Radar Tegal 9 Januari 2010

Page 1

CMYK

Harian Pertama Kebanggaan Wong Tegal 20 HALAMAN - Rp. 2.500,-

SABTU, 9 JANUARI 2010

INDEKS

Blok C Pasar Kimpling Ditinggal Pedagang HAL. METROPOLIS

KPK Didesak Ungkap Tersangka Lain HAL. BREBES DAN BUMIAYU

PKS Belum Munculkan Calon HAL. PEMALANG

Guruku Baik, Guruku Sayang HAL. XPRESI

APA MANING...

RAKA DENNY/JAWAPOS

MASIH BEBAS - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memanggil Anggodo Widjojo. Anggodo akan dimintai keterangan terkait kasus dugaan percobaan penyuapan pada pimpinan KPK dan upaya menghalang-halangi penyidikan korupsi.

Diperiksa 10 Jam, Anggodo Melenggang Pekan Depan Jalani Pemeriksaan Lanjutan

HERMAS PURWADI/RATEG

BARANG BUKTI - Tim penyidik unit 1 reskrim menunjukkan BG bodong yang sempat diberikan pelaku pada korban, kemarin.

Wanita Muda Tipu Ratusan Juta TEGAL - Berakhir sudah aksi tipu-menipu yang dilakukan Lianawati (39) warga Jalan Dr Cipto Kota Pekalongan Timur. Wanita muda itu diringkus Satuan Resmob usai diadukan korbannya yang dikelabui dalam transaksi jual beli sarang burung walet. Tak tanggungtanggung, dalam aksinya pelaku memperdaya korbannya hingga ratusan juta rupiah. Diperoleh informasi, pelaku sebelumnya sempat menjalin hubungan bisnis jual beli sarang burung walet dengan Mulyadi (40) warga Perumahan Nirmala Estate Jalan Yos Sudarso Kota Tegal. Saat itu, korban berdalih akan membeli sarang burung walet yang dimiliki korban dan ditawarkan Rp 76 juta. Namun dalam pembayarannya, pelaku tidak menggunakan uang kontan namun pakai BG (Bilyet Giro) sebanyak tiga lembar, per ke hal 19 kol 1

JAKARTA - Anggodo Widjojo, adik buron KPK Anggoro Widjojo masih bisa bernapas lega. Kemarin, lembaga antikorupsi itu membolehkan pengusaha asal Surabaya yang diduga ter-

libat kasus menghalang-halangi proses penyidikan kasus korupsi pengadaan Sistem Komunikasi Radio Terpadu (SKRT) pulang ke rumah setelah sepuluh jam menjalani pemeriksaan. Anggodo bersama tim pengacaranya tiba di KPK sekitar pukul 08.50. Dia tampil rapi mengenakan setelan jas warna hijau tua dan kemeja biru. Tak

banyak komentar yang keluar dari mulut sosok yang menggegerkan jagat penegakan hukum di tannah air tersebut. Anggodo harus menjawab cecaran pertanyaan penyelidik KPK di lantai tujuh gedung tersebut. Sedikitnya ada 26 pertanyaan yang diajukan, namun yang fokus terhadap persoalan tersebut

JAKARTA - Menjelang pemilihan ketua umum PAN yang akan berlangsung nanti malam, kubu Hatta Rajasa dan Dradjad Wibowo terus saling klaim dukungan. Setelah pandangan dari DPW PAN se-Indonesia tadi malam, Sekjen DPP PAN Zulkifli Hasan menyampaikan bahwa mayoritas DPW mendukung Hatta. “Di antara 33 DPW, 29 DPW meminta Pak Hatta secara penuh. Sebanyak 2 DPW samar-samar, 1 DPW tidak me-

DOK.RATEG

Mabes Polri Tarik Fasilitas Susno Terjunkan Densus

ke hal 19 kol 4

Hatta Yakin Menang Besar Dradjad Klaim Unggul Tipis

DOK.JPNN

JADI SAKSI - Komjen Pol Susno Duadji saat memberikan kesaksian dalam sidang terdakwa Antasari Azhar di PN Jakarta Selatan, Kamis (7/1).

nyebut, dan 1 DPW menyebut Dradjad,” kata Zulkifli yang ikut mendukung Hatta setelah sidang pleno kongres. Dua DPW yang belum memutuskan sikap secara tegas adalah DPW PAN Sulawesi Utara dan DPW PAN Riau. DPW Banten dalam pandangannya belum menyatakan arah dukungan. Sedangkan, dukungan terhadap Drajad datang dari Ketua DPW Jawa Tengah Rozak Rais. Fungsionaris DPP PAN Agus Sarwanto mengatakan, Hatta Rajasa sudah mengantongi 1.120 suara di antara ari

Hatta Rajasa

JAKARTA- Seluruh fasilitas kedinasan yang diberikan kepada mantan Kabareskrim Komjen (pol) Susno Duaji telah ditarik. Bahkan mobil dinas dan sopir yang digunakannya saat bersaksi meringankan terdakwa Antasari Azhar, di PN Jakarta Selatan, Kamis (7/1) lalu juga dicabut pada sore harinya. Yang menarik, pencabutan mobil dinas itu harus menerjunkan anggota Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti Teror. “Pengiriman Densus dan Brimob ke rumah Komjen Susno, kebetulan Densus itu juga adalah bagian dari Bareskrim, kendaraannya juga, dia (Densus 88) datang dalam kaitannya sebagai Bareskrim, bukan sebagai Densus,” sebut Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Pol Edward Aritonang saat memberikan keterangan di Mabes Polri jalan Trunojoyo kemarin siang. ke hal 19 kol 1

ke hal 19 kol 4

Pencanangan Gerakan Wakaf Uang

Mempelopori, SBY Ikhlas Wakafkan Uang Rp 100 Juta Badan Wakaf Indonesia kemarin mencanangkan Gerakan Nasional Wakaf Uang di Istana Negara, Jakarta. Saat mencanangkan, Presiden SBY menunaikan wakaf senilai Rp 100 juta. Lalu apa harapannya? PRESIDEN berharap wakaf uang bisa makin berkembang karena potensinya masih cukup besar. “Dengan niat ikhlas karena Allah SWT semata, saya dan istri ingin mempelopori menunaikan wakaf dalam bentuk uang senilai seratus juta rupiah,” kata SBY

dalam pencanangan Gerakan Nasional Wakaf Uang di Istana Negara, Jakarta, kemarin. Gerakan itu digagas oleh Badan Wakaf Indonesia. SBY mengatakan, dengan jumlah penganut agama Islam terbesar di dunia, Indonesia memiliki potensi potensi yang sangat besar dalam menggali sumber dana umat. “Sumber dana itulah yang dapat digunakan untuk meningkatkan kesejahteraan dan sekaligus memberdayakan umat,” kata presiden. Sumber dana itu berasal dari zakat, infaz, sedekah, dan wakaf. SBY mengatakan, pemerintah ingin agar wakaf dapat dikelola dengan baik, transparan dan

akuntabel. Presiden menilai kinerja Badan Wakaf Indonesia yang berdiri pada 2007 telah menunjukkan kinerja yang sangat baik. Dari laporan yang ia terima, pengelolaan tanah wakaf telah mencapai 268.653,67 hektar. “Ini merupakan potensi yang sangat besar, untuk dimanfaatkan dan didayagunakan secara maksimal,” kata presiden. Pengguliran wakaf uang dinilai sebagai terobosan baru sekaligus tafsir yang amat luas mengenai wakaf. Semula, wakaf hanya terpaku pada tanah dan bangunan. “Wakaf tanah dan bangunan, tentu hanya dapat dilakukan terutama oleh mereka yang meke hal 19 kol 1

Mustafa Ramli/Jawa Pos

WAKAF UANG - Presiden SBY menerima Sertifikat Wakaf Uang dari Kepala Badan Pelaksana Badan Wakaf Indonesia, Tholhah Hasan (kiri) usai menyerahkan bukti setoran wakaf uang senilai Rp 100 juta.

Nok Slentik Diperiksa 10 Jam, Anggodo Melenggang * KPK wis nginung il Antiloyo? Mabes Polri Tarik Fasilitas Susno * Seragame ora dijaluk?

CMYK


WACANA

2

SABTU 9 JANUARI 2010

RADAR TEGAL

Sertifikasi, Insiden Pendidikan? “NGGER akeh guru sing bersertifikasi, apakah menjamin mutu pendidikan juga meningkat?” tanya Abah Rusdi kepada Pak Umar. Pagi-pagi Abah Rusdi sudah mengajak diskusi, di selasela jalan sehat. Kebetulan ia bertemu Pak Umar di Alun-Alun. “Sing pasti, akeh guru sugih,” jawab Pak Umar singkat. Memang apabila lolos dari sertifikasi, seorang guru cmendapatkan tunjangan profesi yang berbeda dari gaji pokok mereka, yang secara otomatis pundi-pundi penghasilan mereka (guru) juga bertambah pula. Atas dasar itu, para guru berlomba-lomba berusaha mendapatkan predikat lolos sertifikasi ini secara total. Lamakelamaan seorang guru akan kehilangan fungsinya yang sebenarnya yaitu memberikan pengajaran kepada anak didiknya secara terprogram dan konsekuen lagi. Mereka hanya memikirkan dan dipusingkan oleh kegiatan sertifikasi yang mengglobal di seluruh Indonesia. “Oo berarti nanti bakal ana kesenjangan materi antara guru sing bersertifikat karo sing ora ya.” “Ya apa bae mesti ana konsekuensi. Mudah-mudahan sertifikasi bukan menjadi insiden buruk bagi dunia pendidikan,” kata Pak Umar. “Maksudnya insiden buruk bagaimana?” kejar Abah Rusdi. Yang Abah Rusdi tahu sertifikasi akan menciptakan guruguru yang semakin berkualitas dan tentu menjadi pendidikan di negeri ini kian berkualtas pula. “Saat ini, sertifikasi bagaikan momok yang menakutkan bagi guru di seluruh Indonesia. Seringkali para guru menderita gejolak batin yang cukup hebat dalam dirinya. Bagaikan dua sisi mata uang, pada satu sisinya mereka dituntut bersikap profesional demi memberikan pengabdian untuk mendidik anak didiknya semaksimal dan seberhasil mungkin, namun pada sisi yang lainnya mereka selalu dihantui oleh berbagai macam proses administrasi dalam pelaksanaan sertifikasi yang cukup melelahkan dan menguras otak mereka. Dimana mereka para guru harus membuat suatu portofolio selama mereka aktif mengajar. “Iya ya...kaya pada pontang-panting gawe portofolio. Mumet gawe karya tulis. Akhirnya nyambat kana kene. Pokoke diurusna idep olih sertifikasi.” Pak Umar terdiam. Dia ingat anak buahnya yang belum lulus dan yang sudah lulus sertifikasi. Ia tidak bisa menutup mata. untuk melengkapi persyaratan administrasi saja, tidak sedikit diantara mereka, comot sana comot sini agar bisa lolos. Walhasil ketika pengumuman dipajang, sebagian dari mereka ternyata memang “lulus”. “Kita tidak bisa menutup mata, memang banyak guru yang profesional sehingga pantas mendapat sertifikat, tapi juga tidak sedikit dari mereka yang lulus dan kini menikmati TPP perlu dipertanyakan kadar profesionalismenya,” ujar Pak Umar. “Terus kepriben kue, ngger akeh sing kaya kue? Maksude akeh sing lulus-lulusan tok! Solusine apa?” “Pemerintah dalam hal ini Dinas Pendidikan Nasional, harus betul-betul bisa mengevaluasi sekaligus melakukan uji kelayakan kepada mereka-mereka yang sudah dinyatakan lulus sertifikasi secara periodik sehingga predikat ‘’profesional’’ yang disandangnya betul-betul sesuai dengan kenyataan. Bahkan testing terhadap kemampuan, baik menyangkut keahlian secara akademis, tingginya komitmen, serta bervariasinya ketrampilan yang dimiliki guru-guru ‘bersertifikat profesional’’ perlu dilakukan dan hasilnya disampaikan secara terbuka sebagai ‘’raport’’ tahunan keprofesionalan mereka,” terang Pak Umar. Dari raport tersebut, lanjut Pak Umar, nantinya bisa ditentukan ‘’tingkatan keprofesionalan’’ para guru yang sudah lulus sertifikasi seperti halnya jenjang-jenjang kelas pada lembaga pendidikan. “Dengan raport tersebut jika diilustrasikan pada siswa yang kita didik selama ini, maka ada siswa yang naik dengan nilai sangat memuaskan, tapi tidak jarang kita temukan siswa yang nilainya tidak cukup sehingga harus bertahan di kelas yang bersangkutan atau bahkan turun jenjangnya. Dengan penjenjangan yang demikian, mudah-mudahan para guru atau tenaga kependidikan yang sudah lulus sertifikasi akan semakin bergairah dan memberikan dampak yang lebih baik terhadap dunia pendidikan. Sedangkan bagi yang belum, akan melakukan persiapan yang lebih matang untuk dapat menyandang ‘’guru profesional’’. “Semoga bae Pak.” (*)

Harian Pertama Kebanggaan Wong Tegal Pendiri: H. Mahtum Mastoem (Alm), Penasihat: Dahlan Iskan, Komisaris Utama: HM Alwi Hamu, Komisaris: Lukman Setiawan, Dwi Nurmawan, Direktur Utama: Yanto S. Utomo, Direktur : Moh. Sukron Pemimpin Umum: Moh. Sukron. Pemimpin Redaksi: M. Abduh. Wakil Pemimpin Redaksi: Wawan Setiawan. Redaktur Pelaksana: Suyuti Abdul Ghofir. Redaktur: Hesti Prastyani, Zuhlifar Arrisandy, M. Riza Pahlevi. Sekretaris Redaksi/Persh: Kharisma Dewi. Kota Tegal: Hermas Purwadi, M Saekhun, Laela Nurchayati, Rohman Gunawan. Brebes: Abidin Abror. Bumiayu: Teguh Supriyanto. Slawi: Iman Teguh Supriyono (Kepala Perwakilan), Agus Wibowo, Khikmah Wati, Arief Nur Rahardian Sidiq, Pemalang: Embong Sriyadi (Kepala Perwakilan), Ali Basara, Moh. Khasanudin. Pekalongan: Ade Asep Syarifuddin. Pracetak: Feri Setiawan (Koordinator), Dian Prayudi Aji, M Yahya, Dedy Irawan, Dwi Nanda P. Desain Iklan: A.Sekhudin. Iklan: Moch. Arifin (Manajer Tegal), Yully Trieyani, Arifudin Yunianto, Riyanto Harjo, Teguh Widodo Nawawi, Agus Mutaalimin, Indani Dwi Oktina, Wahyudi. Pemasaran: Umaman Sahareka, Yuyuk Darwati, Muslih, Zaenal Muttaqin, Sunarjo. Keuangan: Yela Rahmadiah, Lita Rahmiati, Dwi Titi Lestari, Mubin, Djuhaeri Effendi, Moh. Erlin, Imron Rosyadi. Promosi (Off Print): Taufiq Ismail. Alamat Redaksi/Pemasaran/Tata Usaha: Jl. Perintis Kemerdekaan Tegal telp. (0283) 340900 (hunting), Fax (0283) 340004. Pekalongan: Jl. Irian No 10 telp (0285) 432.234. Semarang: Anang Bastomi. Jakarta: Samsu Rijal, Ferdinan Syah, Azwir AR, Arif Badi K, Eko Suprihatmoko. Alamat: Komp. Widuri Indah Blok A-3 Jl. Palmerah Barat No 353, Jakarta 12210 Telp (021) 5330976, 5333321 Fax: (021) 5322629. Eceran: Rp 2.500/eks. Percetakan: PT Wahana Java Semesta Intermedia Kompleks LIK Dampyak -Tegal.

Tarif Iklan: Umum/Display: Rp 22.000/mm kolom, Sosial/ Keluarga: Rp 10.000/mm kolom, Iklan Baris Laris: Rp 15.000/baris, Iklan Colour: Rp 32.000/mm kolom, Iklan halaman 1 (depan): Tarif + 200%, Creative ad: Tarif + 50% NPWP No: 01.994.052.7-501.000. Bank: Bank Mandiri Cab. Tegal a.n. PT Wahana Semesta Tegal No. Rek: 139.0002152787. Bank Jateng Cab. Tegal No. Rek: 1.004.02598.5 a.n. PT Wahana Semesta Tegal

Semua wartawan Radar Tegal dilengkapi tanda pengenal/surat tugas dan tidak dibenarkan meminta/menerima imbalan dalam bentuk apapun dari narasumber.

Kepala Sekolah Pengembang Kurikulum Oleh: Yayat Hidayat Amir SECARA operasional pragmatik, sekolah dapat didefinisikan sebagai pusat interaksi edukatif guru-murid, yang dibimbing oleh kurikulum. Kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi, dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu (PP 19/2005). Hal yang paling krusial dari kurikulum adalah pengemb a n g a n nya. Pengembangan dalam arti operasionalisasi kurikulum sebagai ide dan dokumen menjadi kurikulum sebagai proses yang langsung berkaitan dengan murid. Guru berperan penting untuk itu, baik dalam konteks kebijakan pendidikan sentralistik apalagi otonomi pendidikan. Dari aspek budaya, guru sebagai pengembang kurikulum selalu memperhatikan: (1) posisi dan cara belajar murid sebagai subjek didik; (2) lingkungan budaya masyarakat dan pribadi murid sebagai entry behavior kultural murid; dan (4) lingkungan budaya sebagai sumber belajar. Yang menarik didiskusikan adalah, bagaimana tanggung jawab kepala sekolah sebagai pengembang kurikulum? Merujuk kepada model kurikulum sistemik-dimensional dari Eisner (1991), peran kepala sekolah dalam pengembangan dan penerapan kurikulum hendaknya berfokus kepada dimensi-dimensi: the intentional, the structural, the curriculum, the pedagogical, dan the evaluative. Dimensi the intentional merujuk kepada kesungguhan, menguji beragam materi kegiatan inti yang berlangsung di sekolah. Untuk itu, kepala

”Sebagai instructional leader, kepala sekolah hendaknya menghayati learning sebagai hal paling pokok bagi pencapaian tujuan pendidikan, dan memahami teaching sebagai wahana pemenuhan tujuan itu. Dalam konteks ini, Darling & Hammond (1995) meminta agar kepala sekolah proaktif: (1) mengakomodasi kebutuhan para guru untuk memperkaya pengetahuan yang sesuai dengan derajat keragaman murid; (2) mengukur ketepatan hubungan pengajaran dengan belajar dan dampaknya; (3) memfasilitasi proses perencanaan pengajaran”.

sekolah harus memastikan karakteristik kurikulum, tradisi pengajaran, format pelaksanaan evaluasi, dan iklim kerja sekolah. Adapun dimensi struktural terkait dengan strukturisasi sekolah, pendefinisian peran, dan pengalokasian waktu. Dimensi kurikulum berkenaan dengan makna dan derajat kepentingan ide-ide yang termuat di dalam kurikulum. Yang harus dipikirkan oleh kepala sekolah adalah, bagaimana ideide itu diperdalam dan dimaknai melalui pembinaan murid. Dimensi pedagogikal merujuk kepada kualitas pengajaran yang harus mendapat perhatian utama bagi pengembangan sekolah. Sekolah harus dijadikan tempat para guru mendapat pelayanan sekaligus tempat guru melayani muridnya. Dimensi evaluatif dimaksudkan bahwa praktik evaluasi sekolah harus mendefinisikan secara operasional kegiatan nyata para guru dan murid. Kepala sekolah harus memenuhi kebutuhan pendekatan evaluasi yang akan dipraktikkan para guru. Kapasitas kepemimpinan ke-

pala sekolah sebagai pengembang kurikulum identik dengan konsep kepemimpinan instruksional atau manajemen instruksional sebagaimana diistilahkan oleh Hallinger (1986). Studi-studi kepemimpinan instruksional seperti yang pernah dilakukan oleh Bossert dkk. (1982) misalnya, menemukan kaitan signifikan antara manajemen instruksional kepala sekolah dengan hasil belajar murid. Sebagai curriculum leaders, kepala sekolah adalah pencipta lingkungan kondusif bagi penguatan keterbukaan dan kepercayaan. Ia harus menyediakan dukungan, sumber-sumber dan waktu yang memadai untuk para guru dalam penerapan kurikulum, serta menelaah hasilnya berdasarkan evidensi yang telah terkumpulkan (Lunenburg & Ornstein, 1996). Sebagai instructional leader, kepala sekolah hendaknya menghayati learning sebagai hal paling pokok bagi pencapaian tujuan pendidikan, dan memahami teaching sebagai wahana pemenuhan tujuan itu. Dalam konteks ini, Darling &

Hammond (1995) meminta agar kepala sekolah proaktif: (1) mengakomodasi kebutuhan para guru untuk memperkaya pengetahuan yang sesuai dengan derajat keragaman murid; (2) mengukur ketepatan hubungan pengajaran dengan belajar dan dampaknya; (3) memfasilitasi proses perencanaan pengajaran. Rata-rata kepala sekolah yang mendayagunakan waktu untuk merefleksi keterampilan instructional leadership, menurut hasil studi Camburn (2003) lebih mampu mentradisikan belajar efektif di sekolah. Rekomendasinya, kepala sekolah berkewajiban memandu kemampuan reflektif para guru dan memotivasinya untuk bekerja di dalam tatanan pengembangan school learning dan achievement. Dalam pandangan Hallinger dan Murphy (1986), praktik manajemen instruksional mencakup tiga dimensi pembelajaran: perumusan misi sekolah, pengelolaan program instruksional, dan penciptaan iklim sekolah. Dimensi-dimensi tersebut selanjutnya dijabarkan ke dalam sebelas fungsi kerja manajemen instruksional. Delapan fungsi yang relevan untuk kepala sekolah di Indonesia diringkaskan berikut ini. Pertama, supervisi dan evaluasi pengajaran, untuk menjamin bahwa tujuan dan sasaran yang telah dirumuskan telah diterjemahkan dengan akurat dalam proses belajar mengajar di kelas. Kedua, monitoring kemajuan murid, misalnya mendiskusikan hasil tes dengan staf dan menyusun ringkasan analitik atas hasil-hasil tes yang kemudian disampaikan kepada guru. Ketiga, proteksi jam belajar, dalam arti mengamankan pendayagunaan waktu

Diminta Bayar Iuran

Jalan BabakanJatibogor Rusak AKU ngresula soal jalan antara Desa Babakan menuju ke Jatibogor Kecamatan Kramat kab.tegal.sangat rusak parah....sampe skrng blm ada penanganan dr pemda kab tegal. FB: Bambang Riyanto

Penjaga SD Dianaktirikan KAMI sebagai penjaga SD selama ini seperti dianaktirikan baik oleh SD maupun oleh dikpora, kami mohon kepada instansi terkait untuk memperhatikan kami, jangan Cuma guru yang diperhatikan, karena bagaimanapun penjaga juga bagian dari pendidikan..trims.. 085642521xxx

Kapan Dadine Pelabuhan Tegal PEMKAB tegal kapan dadine pelabuhan suradadi,,?Wis suwe ora dadi2 priben kiye pan d lanjutna ora pembangunan pelabuhan suradadi... FB: Andi Ribowo

Tegal Malah Gundul

Solusi Kesulitan Masyarakat HARAPAN saya agar pemerintah lebih respon dalam mencari solusi terhadap kesulitan masyarakat selama ini berkaitan dengan pasal 27 ayat 1 & 2 dan pasal 34 UUD 45 lewat pewartaan berita. Trims. 081911619xxx

Kembalikan Fungsi Alun-Alun ALUN2 kota tegal, adalah kebanggaan. Sbg pusat keramaian,kebudayaan dan sbg pusat berinteraksi antar warga. Dulu, alun2 begitu marak, dan ramai tapi tetap kondusif. Beragam kegiatan ada disana. Pentas seni, lomba, keg kea-

Penulis, dosen dan pemerhati sosbud

Priben kuwe...??? Nggo pemkot priben kwe urusane...? Isin ak ning blik tgal dalane rusak... FB: Edo Jak Outsiders

GURU TK-SLTA kota Tegal penerima tunjangan profesi th 2008 diminta membayar iuran 150rb/orang ke Dinas Pendidikan. Mengapa tidak dirembug dulu padahal waktu pengajuan sudah banyak diminta iuran, mohon diklarifikasikan . Terima kasih. 081808300xxx

PAK presiden mencanangkan gagasan tanam pohon 1 orang 1 pohon . kenapa di Tegal malah gundul, saya ingin bahari tercinta jadi hijau dan rindang.. 081905115xxx

belajar melalui kebijakan-kebijakan sekolah. Keempat, standarisasi akademik yang dcerminakn dalam tanggung jawab kepala sekolah untuk menghidupkan standardisasi serta harapan tinggi pencapaian sekolah. Kelima, koordinasi kurikulum yang mencakup upaya menjamin tuntasnya pencapaian materi kurikulum dan mutu hasil belajar. Keenam, penyediaan insentif, dalam rangka menciptakan iklim kondusif dengan struktur kerja jelas dan tersedianya penghargaan atas upaya-upaya inovatif para guru. Ketujuh, promosi pengembangan profesi, berkaitan dengan tanggung jawab menginformasikan kesempatan pengembangan staf, membimbing kegiatan-kegiatan inservice training, membantu guru menerapkan beragam keterampilan hasil pelatihan ke dalam kelas. Kedelapan, kehadiran dalam arti selalu menyediakan waktu untuk menghadiri acara informal sekalipun, agar dapat berkomunikasi dengan murid dan staf tentang berbagai prioritas sekolah. Kepala sekolah adalah guru yang –untuk kurun waktu tertentu— diberi tugas tambahan memimpin sekolah. Penguasaan dan penghayatan aspek-aspek filosofis hingga teknis kurikulum, seharusnya menjadi variabel penting seleksi calon kepala sekolah. Konsepsi budaya sekolah efektif atau sekolah unggulan yang kini dilembagakan di banyak daerah, tak layak lagi dipimpin oleh kepala sekolah yang buta kurikulum dan lebih bergaya mandor di hadapan para guru. (*)

Dandani Lampu Merah

gamaan dll. Efek karambol dari keramaian tsbt, adalah tersenyumnya para pedagang kaki lima yg menan...gguk keuntungan, juga lesehan2 di sekitar alun2. Ekonomi kerakyatan bergulir, kota tegal menjadi medan magnet. Tapi sekarang. Hal tsb dilarang, dgn dalih tontonan2 dan keg seni menjurus ke perilaku maksiat. Merusak moral dll. Padahal selama ini kita berupaya untk menjaga moralitas. Untk itu, kepada walikota tegal, dan para wakil rakya buatlah satu kebijakan yg mend u k u n g p e n g e m b a l i a n fungsi alun2 sbg ruang publik. Jangan dilarang smua kegiatn positif yg diadakan di alun2 . Asal tdk menjurus pada perilaku negatif dan maksiat. Kembalikan alun2 sbg milik publik. Kemblkn alun2 Sebagai ruang publik. Mari jadikan kota tegal sbg kota medan magnet se-

kaligus kota yg berbudaya. FB: Nurngudiono

syarakat ...amin... FB: Adhitya Gilang Ramadhan

Uang Perasan

Laka Penghijauan?

KAMI sebagai kaum pedagang, merasa sangatlah kepayahan, mengapa tidak? kehidupan sudah semakin susah,eh ko ya masih ada oknum yang meminta “uang perasan” berkedok keamanan lingkungan, padahal mereka-mereka yang berseragam bercucur setetes keringat untuk bekerja demi masyarakatpun belum terlihat,tragisnya praktek tersebut makin marak menjelang hari besar seperti idul fitri dsb, agak takut saya menceritakan hal ini, salah2 nasib dapat seperti ibu prita, tapi inilah suara masyarakat semoga kanupaten tegal dan brebes dapat semakin maju dengan keadilan dan kejujuran dari tiap tingkatan ma-

TEGAL bisane saiki panas men?? Laka penghijauan meneh?? FB: Irwan Susanto

Jalingkut Bisane Rusak ASKUM,ak pan ngresula keh... Kae dalan jalingkut bsane wz rusak siy...? Dalan sing neng trowongan trus jongor... Drung be d resmikna bsane aspale wz pda rusak...? Lmpune akeh sing ilang...! Temboke wz pda protol...! Pkoke ancur lh...!

PAK walkot, tulung dalan ngarep lampu merah al irsyad didandani, dadi dalan propinsi ka jeglug2 FB: Haryo ‘yugi’ Tetuko

Pantai Tempat Buang Sampah KATANE pemalang kota sg bersih tapi pantai ko sbg tempat pembuangan sampahya...mana s0lidaritas 0rang2 pmalang skitar pantai widuriya.. FB: Zenal Poetra Nelangsa Bae

Tanggal Lahire Salah KO bsaya buat SIm di pmalang ko tgl lahirnya nyampe salah pdhl dah da KTP.tp gak papa namanya jg manusia.. cman m0 ngingetin biar lbh teliti lg agar tdak membuat kecewa. FB: Zenal Poetra Nelangsa Bae

Anda pernah merasa tidak puas dengan pelayanan publik? Anda pernah kecewa karena mendapatkan pelayanan yang tidak semestinya dari instansi tertentu? Layangkan perasaan anda ke rubrik Ngresula ini, via SMS 08159440722, email rateg2000@yahoo.com, surat ke Radar Tegal Jalan Perintis Kemerdekaan No. 32 Tegal. Tulis dengan bahasa yang sopan dan bisa menggunakan bahasa Tegal.


CMYK

SABTU, 9 JANUARI 2010

METROPOLIS

3

RADAR TEGAL

Blok C Pasar Kimpling Ditinggal Pedagang

METRO

WATCH Pelabuhan Niaga PEMKOT Tegal berencana mendirikan pelabuhan niaga. Proyek tersebut diharapkan mampu mendorong pertumbuhan ekonomi Kota Tegal dari bidang maritim. Disamping untuk antisipasi sepinya Kota Tegal jika jalan tol dan jalingkut mulai diaktifkan. Walikota Tegal Ikmal Jaya optimistis jika pelabuhan niaga akan berhasil mendorong pertumbuhan ekonomi tersebut. Walkot juga optimistis pelabuhan niaga yang akan dibangun tak akan kalan dengan pelabuhan niaga yang ada di Semarang dan Cirebon. Rupanya rencana itu tak main-main. Walkot menyatakan, Pemkot sudah mengantongi tiga investor yang siap untuk membangun pelabuhan niaga. DPRD Kota Tegal pun nampaknya setuju dengan rencana tersebut. Bagaimana sikap Anda terkait dengan rencana Pemkot Tegal itu? Sampaikan komentar Anda ke No:

08159440722 Berdayakan Masyarakat Sekitar Kalau jadi bangun Pelabuhan Niaga, tolong berdayakan masyarakat sekitarnya. 085742001xxx

Dewan Minta Ditata Ulang PEMBANGUNAN Pasar Bandung Kimpling yang menghabiskan anggaran Rp 3 miliar ternyata menyisakan persoalan serius. Meski baru difungsikan sekitar 4 hari, Blok C ditinggal pedagang karena sepi pembeli. Penyebabnya, blok tersebut tidak memiliki akses keluar masuk. Menyikapi itu, Komisi II DPRD meminta Dinas Koperasi UMKM Perindustrian Perdagangan melakukan penataan ulang pedagang.

Aku Bangga... Aku setuju dengan rencana Pak Walikota. Karena sebagai orang Tegal, aku ingin punya pelabuhan yang besar untuk mengangkat perekonomian Kota Tegal. Aku bangga jadi orang Tegal. Jalan terus Pak Wali... 085726066xxx

ke hal 9 kol 1

NAKER Penangguhan UMK Nihil PENGAJUAN permohonan penangguhan Upah Minimum Kota (UMK) Tegal nihil. Hal ini menandakan semua perusahaan dinilai siap melaksanakan keputusan gubernur tersebut. Nilai UMK Tegal tahun 2010 sebesar Rp 700 DOK.RATEG ribu per bulan. Sumito Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Kota Tegal Sumito menjelaskan berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Jawa Tengah nomor 561.4/108/2009 tanggal 17 November 2009 tentang UMK 35 Kota/Kab di Jawa Tengah. Berdasarkan surat tersebut UMK Kota Tegal tahun 2010 sebesar Rp 700 ribu per bulan. Sementara pengajuan permohonan penangguhan diserahkan 10 hari sebelum tanggal 1 Januari 2010. ‘’Sampai waktu yang ditetapkan, belum ada perusahaan yang mengajukan penangguhan,’’ ungkapnya. Apabila ada perusahaan yang hendak mengajukan penangguhan diharapkan secepatnya melaporkan. Sehingga tidak terlambat seperti tahun sebelumnya. Dikatakan Sumito, tahun 2009 lalu sebenarnya ada 1 perusahaan yang hendak mengajukan penangguhan UMK. Namun terlambat karena Gubernur Jawa Tengah telah memutuskan perusahaan mana saja yang diterima permohonan penangguhannya. Sehingga tidak ada satupun perusahaan yang menangguhkan UMK tahun 2009.

LAELA NURCHAYATI/RATEG

PERIKSA EMAS - Petugas Pegadaian Cabang Tegal memeriksa kadar perhiasan emas yang baru digadaikan konsumen. M SAEKHUN/RATEG

Menilik Aktifitas Lelang Pegadaian

BARANG BAGUS Harga Miring MENDAPATKAN pinjaman dengan menjaminkan barang di pegadaian itu sudah biasa. Namun mengikuti lelang di pegadaian mungkin jarang dilakukan masyarakat. Padahal, jika mengikuti lelang pegadaian dan pandai menawar, kita bisa mendapatkan barang berkualitas bagus dengan harga miring.

Lelang ini dilakukan untuk barang yang tidak ditebus oleh pegadai pada saat jatuh tempo. Selain mendapatkan barang berkualitas dengan harga murah, tak jarang lelang ini digunakan lagi untuk usaha atau bisnis lainnya. Seperti yang dilakukan di lelang Pegadaian Cabang Tegal. Barang yang dilelang ke hal 9 kol 4

ke hal 9 kol 4

DAK Pendidikan Berkurang

AGENDA

M SAEKHUN/RATEG LAELA NURCHAYATI/RATEG

CINDERAMATA - Walikota Tegal Ikmal Jaya menyerahkan cinderamata kepada sesepuh PKK yang telah pensiun.

Dukung Tegal Sehat 2010 PKK diminta untuk turut mendukung program Tegal Sehat 2010. Hal ini sesuai dengan tema yang diangkat pada peringatan hari gerak PKK ke-37. Yaitu melalui hari kesatuan gerak PKK kita tingkatkan kinerja TP PKK dalam upaya mewujudkan keluarga sehat sejahtera. ‘’Hendaknya dapat memacu dan mendorong gerakan PKK untuk berperan lebih banyak dalam pembangunan,’’ ungkap Walikota Tegal Ikmal Jaya dalam sambutannya pada peringatan hari kesatuan gerak PKK kemarin. Salah satunya dalam pembangunan keluarga menuju Kota Tegal Sehat 2010. Misalnya menghadapi musim penghujan ini, lanjutnya, kebiasaan membuang sampah sembarangan menyebabkan penyumbatan pada saluran dan berakibat banjir. Banyaknya penyakit berbasis lingkungan juga patut diwaspadai. Seperti demam berdarah, cikungunya, flu burung, dan lainnya. ‘’Ini disebabkan kurangnya kesadaran dan kepedulian masyarakat akan kebersihan lingkungan,’’ tambahnya. ke hal 9 kol 1

CMYK

RAPAT KOORDINASI - Untuk membahas DAK Pendidikan 2010, Komisi I DPRD bersama Disdik melakukan rapat koordinasi.

SUNTIKAN anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK) Pendidikan tahun 2010 yang mengucur pada Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Tegal dipastikan berkurang dari tahun sebelumnya. Jika tahun 2009 Pemerintah Pusat melalui Departemen Pendidikan mengalokasikan anggaran sebesar Rp 16,751 miliar, tahun ini hanya dipatok Rp 13 miliar. ke hal 9 kol 4

TINJAU PASAR KIMPLING - Rombongan Komisi II DPRD saat berdialog dengan pedagang Pasar Bandung Kimpling.

2014 Tarif PDAM Naik AGAR dapat memenuhi kebutuhan biaya opersional, tahun 2014 mendatang tarif Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) direncanakan bakal naik menjadi Rp 1.500 per kubik dari tarif sebelumnya—sejak 2004—yang hanya Rp 800 per kubik. “Biar kenaikannya bisa diterima pelanggan, setiap periode tarif PDAM akan disesuaikan,” ungkap Direktur PDAM Kota Tegal, HM Iqbal, dalam presentasi bisnis plan PDAM, kemarin. “Struktur tarif setiap periode perlu kami sesuaikan berdasarkan kebutuhan biaya operasional yang terjadi hingga dapat memenuhi biaya penuh (full cost recovery). Dengan adanya perubahan struktur tarif, maka tarif rata-rata setiap periode juga mengalami peningkatan. Menurutnya, tingkat inflasi lima tahun kedepan diasumsikan 6 persen. Hal itu akan berdampak pada perhitungan kenaikan biaya operasional perusahaan. Sedangkan kenaikan biaya tenaga kerja diasumsikan disesuaikan setiap tahunnya mengikuti kenaikan inflasi. Komitmen pemerintah pusat dalam pembangunan bidang air minum dapat direalisasikan sesuai program kegiatan yang telah direncanakan, terutama untuk pengembangan alternatif air baku dan pengembangan unit produksi. “Penambahan dana penyertaan modal dari Pemerintah Kota (Pemkot) Tegal sesuai komitmen dari Perda dapat dilaksanakan. Sehingga, melalui penyertaan modal tersebut kami akan maksimalkan pelayanan terhadap pelanggan,” tuturnya. Sebelumnya, agar dapat memenuhi kebutuhan air bersih bagi para pelanggannya, PDAM Kota Tegal bakal memanfaatkan sungai Ketiwon yang menghasilkan air 50 liter/detik.

ke hal 9 kol 1

Kegiatan Puncak Tema TKIT dan Play Grup Usamah

Booking Tiga Gerbong Kaligung Ekonomi TKIT Usamah Kota Tegal Jumat (8/1) mengajak seluruh siswanya yang berjumalah 105 anak berrekreasi menggunakan alat transportasi umum. Tujuannya mengenalkan atau memberikan gambaran secara global kepada anak didik sehingga mereka memahami apa itu alat transportasi. Seperti apa kegiatannya? LAPORAN: ADI MULYADI SEBELUM memasuki pembelajaran sentra atau utama TKIT Usamah melaksanakan kegiatan tema. Pada hari itu

merupakan kegiatan puncak tema semester awal yang dilaksanakan dengan materi rekreasi. Dalam kegiatan tersebut anak-anak diajak berwisata menggunakan kereta api (KA). Namun pada pelaksanaan kali ini TKIT bergabung dengan sekolah lainnya. Seperti RA Baitul Iman, RA Al Izah dan RA Istiqomah Kota Tegal. Mereka mempunyai tujuan yang sama seperti yang disebutkan tadi. Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut keempat sekolah tadi bekerjasama dengan PT KAI. Kepala TKIT Usamah Nurul Hidayah mengatakan, total siswa yang megikuti sebanyak 311 anak. Dengan rincian dari TKIT 105 anak, RA Baitul Iman 88, RA Al Izah 85, dan RA Istiqomah 33 siswa. Lantaran jumlahnya yang mencapai ratusan dalam kegiatan ini membutuhkan tiga gerbong KA. ke hal 9 kol 1

ADI MULYADI/RATEG

TUNGGU KA - Sambil menunggu KA Kaligung datang, para guru menerangkan apa saja yang terlihat di Stasiun KA Kota Tegal.


PEMALANG

4

SABTU 9 JANUARI 2010

RADAR TEGAL

HARI JADI Tiga Bupati Memeriahkan Hari Jadi PEMALANG – Peringatan Hari Jadi ke435 Kabupaten Pemalang akan berlangsung meriah dan semarak. Bagaimana tidak, sederet kegiatan dan berbagai macam lomba untuk memeriahkan jalannya acara peringatan itu cukup banyak dan sangat menarik. Bahkan menariknya lagi, dalam peringatan Hari Jadi tahun ini panitia tingkat kabupaten juga akan mengudang tiga bupati dalang dan pesinden untuk mementaskan pagelaran wayang kulit semalam suntuk di Pendopo setempat pada 25 Januari mendatang. DOK RADAR PEMALANG Ketua Umum Panitia Peringatan Hari Jadi Sumadi Sugondo ke-435 Kabupaten Pemalang H Sumadi Sugondo mengatakan acara peringatan Hari Jadi Kabupaten Pemalang untuk tahun ini akan berlangsung cukup meriah. Kemeriahan itu dengan ditandai banyaknya kegiatan dan lomba yang akan digelar. “Diantaranya lomba grobyokan tikus, kejuaran tenis yunior Pemalang Open VI, pentas musik dan kembang api,” katanya. Selain itu, kata Sumadi juga akan digelar lomba kasti, sepeda sehat, kejuaraan catur, tenis meja Karang Taruna Cup IX, pemeran seni bonsai, lomba mars anti narkoba dan Pemalang Ikhlas, zairah ke makam bupati-bupati Pemalang, malam wungon, serta festival band. Disamping itu kegiatan upacara peringatan Hari Jadi, prosesi kirab pataka, rapat paripurna DPRD, acara peresmian. Sedangkan pada puncak acara peringatan Hari Jadi akan digelar wayang kulit semalam suntuk dengan mengundang tiga bupati dalang dan sinden. “Yaitu dalang Bupati Sragen, Bupati Wonogiri dan sinden Bupati Karanganyar. Dan tidak kalah menariknya lagi dalang kebanggaan masyarakat Pemalang Ki Dalang Mangun dan dalang dari Amerika,” paparnya. (mg1)

OLAHRAGA

ALI BASARAH/RADAR PEMALANG

TENDANG BOLA - Prosesi menendang bola menandakan dimulainya LPI yang mendapat penghargaan dari Menpora.

Bupati Terima Penghargaan Menpora PEMALANG - Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dindikpora) Kabupaten Pemalang pada akhir tahun 2009 kemarin menggelar pertandingan sepakbola Liga Pelajar Indonesia. Pertandingan ini berjalan sukses dan menjadi motivator bagi pelajar untuk berprestasi. Pemerintah melalui Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Andi Malarangeng memberikan penghargaan kepada Bupati HM Machroes atas penyelenggaraan kejuaraan ini. Kepala Dindikpora Drs Sapardi MSi saat dikonfirmasi Radar membenarkan adanya penghargaan dari Menpora tersebut. “Kami punya prestasi baru yakni mendapat penghargaan dari Menpora kepada Bupati untuk penyelenggaraan LPI,” kata dia Jum`at(8/1) usai mengikuti jalan sehat dalam rangka memeringati HUT Pemalang ke435 di alun-alun Pemalang. Penyelenggaraan liga tersebut diikuti oleh 18 tim dari sejumlah sekolah. Liga dibuka oleh Wakil Bupati H Junaedi SH MM. Pembukaan ditandai dengan tendang bola oleh Wabup dengan disaksikan Pengcab PSSI Kabupaten Pemalang dan jajaran Dindikpora. Mengawali kegiatan LPI dipertandingkan dua tim ekshibisi dari Diklat Salatiga melawan Selection Club. LPI digelar pertandingannya selama 6 minggu. Pertandingan dilaksanakan setiap hari Minggu agar tidak mengganggu jam sekolah. Dari 18 tim ini, lanjut Joko 9 diantaranya adalah dari SMP dan lainnya dari SMA/SMKK. Sembilan tim SMP tersebut adalah SMPN 2 Pemalang, SMPN 3 Pemalang, SMPN 7 Pemalang, SMPN 1 Randudongkal, SMPN 1 Taman, SMPN 1 Comal, SMPN 1 Ulujami, SMPN 5 Ulujami dan MTsN Petarukan. Sementara tim dati SMA adalah SMAN 1 Pemalang, SMAN 2 Pemalang, SMAN 1 Randudongkal, SMAN 1 Petarukan, SMAK Islam Pemalang, SMK Muhammadiyah 1 Pemalang, MAN Pemalang, SMK PGRI 1 Taman dan SMK Nusantara 1 Comal. Terpisah Panitia Penyelenggara Bidang Kompetisi Bisrin mengemukakan dalam LPI yang akhirnya sukses meraih penghargaan dari Menpora itu tampil sebagai juara untuk tingkat SMP adalah SMPN 5 Ulujami, juara 2 MTsN Petarukan, dan jauara 3 bersama SMPN 3 Pemalang dan SMPN 7 Pemalang. Sementara untuk tingkat SMA/SMK juara 1 diraih SMAN 2 Pemalang, juara 2 SMK Islam Pemalang dan juara 3 bersama diraih SMAN 1 Randudongkal dan MAN Pemalang. Salah satu Kepala Sekolah Drs Wiyoni menyambut baik penyelenggaraan LPI dan berharap pada tahun-tahun mendatang diadakan lagi dengan persiapan yang lebih matang dari sebelumnya. “Saya bersyukur anak-anak bisa juara dua apalagi penyelenggaraan sampai mendapat penghargaan dari Menpora,” ujarnya. (ali)

Moza Bawa Pulang Yamaha Vega ZR RIBUAN warga Kabupaten Pemalang Jum’at (8/1) kemarin memenuhi alun-alun Kota Pemalang. Mereka tumplek-blek mengikuti jalan sehat dalam rangka hari Jadi Kabupaten Pemalang ke-435. Acara yang digelar Pemerintah Kecamatan Pemalang bekerja sama dengan Flexy dan Yamaha Anugerah Motor Pemalang ini berlangsung meriah. Sementara jalan sehat kali ini dibuka langsung oleh Sekda Kebupaten Pemalang H Sumadi Sugondo SE MM MSi, mewakili Bupati Pemalang yang saat itu berhalangan hadir. Ribuan peserta jalan sehat sudah berdatangan sejak pukul 06.00 WIB, dan start dimulai sekitar pukul 07.00 WIB. Peserta yang mengikuti jalan sehat itu berasal dari dinas instansi, pelajar SD dan SMP serta masyakarakat umum. Sekda Kabupaten Pemalang H Sumadi Sugondo SE MM MSi yang didampingi Camat Pemalang Suharto SIP MSi membuka jalannya lomba dengan mengibarkan bendera start. Dan ribuan peserta pun mulai berjalan melintasi sejumlah jalan protokol yang telah ditentukan panitia. Diawali dari depan Kantor Kesbangpolimas menuju Jalan Samanhudi, Cisadane, Serayu, Jalan Jenderal Ahmad Yani kemudian menuju pusat kegiatan di Alun-alun kota. Sesampainya di alun-alun para peserta jalan sehat mengikuti acara pengundian hadiah, mereka dihibur sajian orkes dangdut Aria Nada. Suasana pengundian bertambah meriah dan semarak ketika para peserta ramai-ramai berjoget ria, menikmati sajiansajian musik dangdut. Yang menampilkan biduan-biduan cantik dengan menyanyikan lagu-lagu yang sedang laris di pasaran. Ketua Panitia Jalan Sehat Kecamatan Pemalang Drs BPM Wibowo dalam laporannya menyampaikan kegiatan jalan sehat ini diikuti sebanyak kurang lebih 10 ribu peserta. Sedangkan tujuan kegiatan ini selain untuk meriahkan Hari Jadi Ke 435 Kabupaten Pe-

malang, juga untuk mensosialisasikan dan untuk menyehatkan masyarakat Kabupaten Pemalang. “Lomba ini dapat berjalan dengan lancar berkat kerjasama semua pihak, termasuk para peserta yang cukup antusias dalam mengikuti kegiatan ini,” katanya. Heri, dari Event Organizer Armada Enterprise selaku pelaksana kegiatan menambahkan kegiatan jalan sehat ini sebagai salah satu bentuk keikutsertaan warga untuk memeriahkan peringatan hari jadi Kabupaten Pemalang yang jatuh pada tanggal 24 Januari mendatang. “Warga Pemalang tentunya sangat berkeinginan peringatan Hari Jadi ini agar lebih meriah dan semarak, makanya mereka untuk memeriahkannya banyak yang mengikuti kegiatan jalan sehat ini,“ imbuhnya. Sementara Sekretaris Daerah Kabupaten Pemalang H Sumadi Sugondo SE MM MSi dalam kata sambutannya mengajak kepada peserta bahwa moment Hari Jadi ini hendaknya dapat membangkitkan semangat masyarakat untuk bersama-sama melanjutkan pembangun di Kabupaten Pemalang agar lebih maju lagi guna menuju masyarakat Pemalang yang sehat, cerdas, damai dan sejahtera. “Mudah-mudahan dengan moment Hari Jadi ini masyarakat Pemalang akan bertambah semangat untuk membangun Pemalang dan akan semakin meningkatkan pengabdiannya kepada bangsa dan negara,” tandasnya. Setelah memberikan sambutan, Sekda oleh panitia diperkenankan untuk mengambil undian hadiah utama berupa sepeda motor Yamaha Vega ZR, dan salah satu peserta, yakni Moza, warga Desa Kabunan Kecamatan Taman sangat beruntung dapat membawa pulang hadiah utama setelah dinyatakan sebagai pemenang lomba. Sedangkan untuk pengambilan undian hadiah-hadiah lainnya berupa 2 buah sepeda gunung, 2 televisi 21 inc, 2 VCD player, 5 kipas angin dan ratusan hadiah hiburan lainya. (mg1)

Waluyo Susun Pengurus DPC Wasisto Sekretaris PEMALANG - Konferensi Cabang(Konfercab) DPC PDIP Kabupaten Pemalang yang digelar usai Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) di Hotel Panorama Randudongkal Kamis (7/1) kemarin, selain menetapkan Waluyo AT sebagai Ketua DPC, juga menyusun formasi kepengurusan. Di depan peserta rapat Waluyo menegaskan dirinya tidak mampu mengakomodir seluruh pihak dan hal ini membuatnya risau. Terpilih sebagai Sekretaris DPC adalah Wasisto, yang akan mendampingi bersama 13 pengurus lainnya. Waluyo sebelum membacakan hasil keputusan tim formatur menyampaikan penghargaan kepada peserta rapat yang sebelumnya telah mendukungnya menjadi Ketua DPC. “Saya memohon maaf, karena hal ini sangat berat buat saya dan membuat saya risau karena tidak mungkin bisa mengakomodir semua pihak untuk masuk dalam kepengurusan,” kata dia mengawali pidatonya. Bahkan untuk mengambil keputusan tersebut, Waluyo mengaku jatuh sakit sehingga tekanan darahnya naik. Namun demikian meski kondisinya kurang fit, pria yang kini menjabat sebagai Ketua DPRD Pemalang ini mampu menye-

lesaikan agenda rapat dengan lancar. Dalam rapat tersebut satu persatu kader-kader PDIP yang terpilih masuk dalam jajaran kepengurusan dipanggil. Tampil pertama kali adalah Sutono yang menjadi Wakil Ketua bidang Politik dan Pemenangan Pemilu. Kemudian Agus Sukoco SE MSi sebagai wakil Ketua Bidang Keanggotaan dan Organisasi. Sementara Wakil Ketua Bidang Ideologi adalah Martono, Wakil Ketua Bidang Pemberdayaan Perempuan Dra Rahsetyowati, Wakil Ketua Bidang Perhutani dan Nelayan Purwoko, Wakil Ketua Bidang Pemuda dan Mahasiswa Heri Santosa, Wakil Ketua Bidang HAM dan Advokasi Bagong Yoyo Siswoyo,WakilKetua Bidang Komunikasi Imam Siregar, Wakil Ketua Bidang Pemerintyahan dan Otonomi Daerah Tatang Kirana. Tampil sebagai sekretaris adalah Wasisto, Sekretaris Internal Agung Dewanto, Sekretaris Eksternal Drs Suliatiyarso, Bendahara Zakaria dan Waki Bendahara Ir Sudarsono. Terpisah Budi Haryanto yang dalam Konfercab menjadi rival Waluyo AT dan mengantongi dua suara saat dikonfirmasi mengemukakan dalam berpolitik ada kalah dan menang. “Kebetulan dalam konfercab saya kalah,” kata dia. Dia menganggap hal tersebut sebagai sesuatu yang biasa. (ali)

ALI BASARAH/RADAR PEMALANG

HADIAH UTAMA – Sekda Kabupaten Pemalang H Sumadi Sugondo SE MM MSi menyerahkan hadiah utama kepada Moza warga Desa Kabunan pemenang lomba jalan sehat Hari Jadi Pemalang.

PKS Belum Munculkan Calon Mutamam Hasani Pjs Ketua DPD PKS PEMALANG - DPD PKS Kabupaten Pemalang akhirnya siap untuk mengawal sukses Pilkada 2010. Meski belum berani memunculkan nama atau mengarahkan dukungan, namun terbitnya SK DPW PKS Jawa Tengah mengenai penunjukkan Pjs Ketua DPD PKS Kabupaten Pemalang menambah semangat baru partai berlogo bulan sabit kembar tersebut. H Mutamam Hasani ditunjuk untuk menjabat sementara Ketua DPD PKS selama setahun. Ketua Majelis Pertimbangan Daerah (MPD) PKS Pemalang Ikmaludin Azis SPd mengemukakan DPD PKS Kamis (7/1) kemarin menggelar rapat di sekretariatnya. “Rapat adalah untuk membahas surat DPW Jateng mengenai pengangkatan Pjs Ketua DPD PKS Pemalang,” kata dia diruang Fraksi

PKS DPRD Pemalang. Kepastian mengenai siapa yang menjadi komando PKS di Pemalang pasca mundurnya Sumari ini akhirnya terjawab setelah sekian lama menunggu. Ketua DPD sebelumnya Sumari SPdI mengundurkan diri dari jabatannya karena terpilih sebagai anggota legisltif pada Pemilu April 2009 lalu. Sementara pengangkatan H Mutamam Hasani dituangkan melalui SK DPW PKS Jateng no:002/D/SKEP/AK-PKS/I/ 1431. “Mutammam Hasani akan menjabat Pjs selama 1 tahun hingga akhir 2010 selanjutnya akan ada musyawarah daerah,” tambah Ikmal. Tahun 2010, lanjut dia ada tugas besar yaitu mengawal sukses pilkada dan PKS harus punya peran besar pula. Mutamam dalam kesempatan rapat sebagaiamana dirilis DPD PKS menyatakan kesiapannya mengemban amanah ini. “Ada tugas besar di tahun 2010 yaitu mengawal Pilkada, PKS harus

punya peran besar dan juga yang tidak kalah penting adalah pemantapan lagi proses kaderisasi,” tegas Mutammam. Sebelumnya diberitakan Radar Ketua DPD PKS Kabupaten Pemalang mengundurkan diri dari jabatannya. Alasannya karena dia terpilih menjadi anggota legislatif yakni DPRD Pemalang periode 2009-2014 pada pemilu legislatif lalu. Pengunduran diri ini ditindaklanjuti dengan musyawarah yang mengajukan nama-nama penggantinya ke DPP PKS. Sesuai mekanisme di PKS, bahwa setiap Ketua DPD yang terpilih menjadi anggota legislatif maka jabatan ketua harus dilepas. Pengunduran diri dari jabatan ketua, bagi kader yang terpilih menjadi legislatif adalah untuk lebih memudahkan dan berkonsentrasi penuh dalam menjalankan tugas kedewanan. Selain itu Ketua DPD mempunyai fungsi pengawasan bagi kadernya di legislatif. (ali)


METROPOLIS

SABTU 9 JANUARI 2010

5

RADAR TEGAL

Tegal Tak Berpotensi Puting Beliung

USAHA

BMKG Imbau Masyarakat Waspada

ADI MULYADI/RATEG

LAYANI NASABAH - Salah seorang karyawan KSP Nasari sedang melayani nasabahnya.

Kredit Termurah Pensiunan MEMASUKI pergantian tahun 2009, KSP Nasari berkomitmen peduli terhadap kesejahteraan para anggotanya dengan cara memberikan kado istimewa. Bagi para pensiunan PNS, TNI, dan Polri yang mengambil gajinya di kantor pos dengan program khusus untuk pinjamam atau kredit pensiun, hanya ditetapkan bunga 0,88 persen. “Berdasarkan hasil Rapat Kerja Nasional pada pertengahan Desember 2009 lalu, kami telah ditargetkan untuk mencapai volume kinerja pemberian pinjaman kepada anggota sebesar Rp 1.725.000.000. Serta pengelolaan pencapaian simpanan anggota sebesar Rp 1.375.000.000,” kata Pemimpin Cabang KSP Nasari KCP Tegal Syamsul Hidayat. “Proyeksi pertumbuhan kinerja kami secara konsolidasi ditargetkan naik sebesar 350 persen di tahun 2010 ini. Sehingga mau tidak mau perbaikan produk maupun konsistensi pelayanan yang baik harus kami prioritaskan,” tambahnya. Dijelaskan, KSP Nasari saat ini mempunyai produk pinjaman atau kredit pensiun yang memliki keunggulan–keunggulan yang membuat “betah” para anggotanya. Sehingga mereka tetap memilih KSP Nasari sebagai salah satu-satunya solusi dalam pemenuhan kebutuhan keuangan bagi para anggota pensiunan yang mengambil gajinya di kantor pos. Keunggulan-keunggulan produk pinjaman tersebut antara lain tanpa jaminan, usia tidak dibatasi, bebas bunga pelunasan untuk pembaharuan pinjaman. Kemudian pinjaman bisa diperbaharui setiap saat dan asuransikan. Serta prosesnya tidak butuh waktu lama alias cepat. “Karenanya, kami menghimbau para pensiunan yang mengambil gaji di kantor pos untuk segera datang dan kunjungi loket-loket pelayanan kami pada saat mengambil gaji setiap bulannya. Sehingga kami dapat berbagi manfaat dengan semua orang tua kami para pensiunan. Seperti yang telah dirasakan oleh teman-teman pensiunan yang lain, dan nikmati fasilitas pinjaman dengan bunga termurah,” tandas Syamsul. Dalam usia yang ke 11, tahun ini KSP Nasari telah dipercaya oleh pemerintah untuk memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh anggotanya. Sebagaimana disampaikan oleh Menteri Koperasi dan UKM Republik Indonesia Syarifudin Hasan dalam kunjungannya ke kantor pusat KSP Nasari di Semarang, pada 23 Desember lalu. Dimana Menkop menyampaikan memberikan dukungan penuh kepada KSP Nasari dan seluruh anggotanya untuk terus mengembangkan potensi ekonomi rakyta menuju sejahtera bersama. (cw1)

ADI MULYADI/RATEG

TUNJUKAN PETA - Prakirawan BMKG sedang menunjukan daerah-daerah yang rawan terjadi puting beliung.

Tukang Becak Dilindas Truk Semen MAUT menjemput Pasukram (49) warga Desa Beluk Kecamatan Belik Kabupaten Pemalang. Tukang becak itu terseret truk kontainer semen sepulang mengirim ikan ke Kaligangsa, Jumat (8/1) pukul 10.30 WIB. Korban sempat dievakuasi warga ke Puskesmas Margadana sebelum akhirnya dilarikan ke RSUI Harapan Anda karena kondisinya kritis. Namun maut menjemput korban sekitar pukul 11.55 WIB di ruang UGD RSUI Harapan Anda. Diperoleh informasi, korban sebelumnya bersama rekannya sesama tukang becak, Warsono (39), mengambil pesanan ikan dari TPI Jonggor untuk dikirim ke Kaligangsa. Sepulang dari sana, korban secara beriringan berniat kembali ke pangkalan. “Setiba di depan Hotel Wisata Graha Kaligangsa, korban diserempet truk kontainer SIBA pengangkut semen dari belakang. Becaknya terjengkang. Tubuh korban terseret ban truk sejauh 15 meter,” terang Warsono.

BEBERAPA wilayah di JawaMadura beberapa hari lalu ditimpa musibah bencana yang disebabkan oleh angin puting beliung. Untuk Kota Tegal sendiri lokasinya tidak potensi terjadi angin kencang tersebut. Ini didukung letak posisinya yang berada di dataran rendah. Sebab, potensi terjadinya angin yang bisa memporak porandakan itu di daerah yang tempatnya diantara dataran tinggi dan rendah. Forecester atau prakirawan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Kota Tegal, Kaharudin, mengatakan, berdasarkan teori memang Kota Tegal tidak potensi terjadi puting beliung. Namun demikian masyarakat tetap harus waspada. Karena angin yang menghancurkan itu bisa terjadi dimanapun dan kapanpun. “Menurut teori angin puting beliung terjadi karena tekanan udara yang turun drastis. Kecepatannya 50-60 km perjam, bersifat lokal, dan tercadinya cepat. Dan itu kerap terjadi di daerah-daerah yang letaknya diantara dataran tinggi dan rendah. Untuk Tegal sendiri yang memungkinkan atau cenderung

terjadi adalah wilayah Selatan. Namun demikian masyarakat tetap harus waspada,” katanya Jumat (8/1). Dijelaskan Kaharudin, angin puting beling terjadi pada siang sampai dengan sore hari. Dengan tanda-tanda pada sekitar pukul 10.00 WIB udara terasa sangat panas. Kemudian terlihat ada gumpalan awan hitam atau Cb (Cumulonimbus) dari kejauhan. Serta suara gemuruh yang terdengan dari kejauhan. “Jika ada tanda-tanda itu maka dimungkinkan akan ada angin puting beliung.” Jika itu terjadi, lanjut dia lagi, bagi masyarakat yang berada di dalam rumah harus segera memasukan barang-barang kedalam, agar tidak terbawa angin. Tutup semua jendela dan pintu lalu dikunci, serta matikan semua aliran listrik. Sedangkan bagi yang berada diluar ruangan segeralah masuk kedalam bangunan yang kokoh. Jika terasa akan menyambar segera membungkuk, duduk dan peluk lutut ke dada, jangan tiarap diatas tanah. Hindari bangunan yang tinggi, tiang listrik, papan reklame dan lainnya. “Kondisi tekanan udara Kota Tegal rata-rata 1008-1010 milibar. Apabila ada penurunan menjadi 1000 ini patut diwaspadai. Selain itu, juga perubahan suhu yang terjadi perlu di perhatikan,” pungkasnya. (cw1)

Linmas Siapkan Ribuan Kantong Pasir HERMAS PURWADI/RATEG

NAHAS - Penarik becak akhirnya tewas di RSUI Harapan Anda setelah diseret truk semen.

Setelah tubuh rekannya terlepas dari ban truk, warga mencegat pengemudi truk dan melarikan korban ke Puskesmas Margadana. Namun korban akhirnya dirujuk ke RSUI Harapan Anda. Sesampainya di sana tim medis berupaya memberikan pertolongan tetapi nyawanya tak tertolong.

Pihak Satlantas Polresta Tegal langsung mengamankan truk berikut pengemudinya. Diketahui, pengemudi truk bernama Sukarmo (48) warga Desa Kunden RT 04 RW 04 Kabupaten Blora. Muatan semen semestinya akan dikirim ke Semarang setelah diambil dari gudang di Jakarta. (her)

UPAYA mengatasi bencana banjir dilakukan Kesbangpolinmas. Mereka telah menyiapkan 8.000 kantong pasir yang bakal difungsikan untuk menahan jebolnya tanggul akibat kiriman air saat musim penghujan. Kepala Kantor Kesbagpolinmas, Roesprasojo BA, diselasela melakukan koordinasi dengan PSDA Pemali Comal dan DPU, Jumat (8/1), menyatakan, kantong pasir itu akan ditem-

patkan pada cekungan air di Kaligangsa serta tanggul Ketiwon yang rawan jebol. “DPU menyapkan kantong pasir 3.000 buah, dan PSDA Pemali-Comal 5.000 buah,” katanya. Terpisah, Kasi Linmas Soni Sontani SH menyatakan, berdasar hasil koordinasi dengan Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) Kota Tegal, persentase curah hujan bakal mengalami peningkatan. (her)


BREBES & BUMIAYU

6

SABTU 9 JANUARI 2010

RADAR TEGAL

TELEPON PENTING RSUD Brebes RSU Bhakti Asih

Potensi Batik Salem Terus Dipromosikan

(0283) 671431 (0283) 671279 / 673481

PAD KPPT Lampaui Target PAD BREBES - Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu (KPPT) Kabupaten Brebes berhasil lampaui target setoran Pendapatan Asli Daseah (PAD) kepada daerah di tahun 2009. Dari target Rp 750 juta, KPPT berhasil menyetor Rp 825 juta atau surplus sekitar 10 persen. Bahkan, KPPT sudah dianugerahi sertifikat ISO 2000 sebagai bentuk penghargaan, karena sesuai dengan standar kelayakan mutu pelayanan publik. “KPPT berhasil menyetor PAD kepada daerah sesuai target, bahkan lebih 10 persen,” ungkap Kepala KPPT Kabupaten Brebes Zaenudin K.A. saat ditemui di kantornya Jumat (8/1). Dikatakannya, jumlah tersebut berhasil dikumpulkan dari 14 jenis periDOK.RATEG zinan masyarakat. Di antaranya, SIUP, Zaenudin K.A. IMB, HO, TDP, IJK, izin trayek, izin reklame, dan lainnya. Meski begitu, diakui Zaenudin, jumlah setoran kepada daerah tersebut bisa lebih besar. “Jika dimaksimalkan maka jumlahnya akan lebih besar lagi,” tandasnya. Selama ini, lanjut Zaenudin, sektor perizinan masyarakat masih belum maksimal. Ini disebabkan karena kesadaran masyarakat untuk izin usaha secara legal masih rendah. Padahal, ujarnya, pihaknya sudah intens memberikan sosialisasi kepada masyarakat. Karenanya, di tahun 2010 KPPT Kabupaten Brebes menaikan target menjadi Rp 950 juta guna memaksimalkan sektor ini. Disamping itu, Zaenudin juga menyarankan kepada masyarakat agar datang mengurus perizinan sendiri sehingga terhindar dari makelar. “Sekarang proses perizinan sangat mudah dan cepat,” ujarnya. (mg7)

SOSIAL

ABIDIN ABROR/RATEG

ANEKA BATIK - Batik Salem saaat ditampilkan dalam sebuah peragaan busana di pendopo bupati Brebes.

BREBES - Sebagai bentuk penghargaan, sekaligus sebagai upaya mempromosikan potensi batik Salem, Kantor Kesra Setda Kabupaten Brebes Selasa (12/1) mendatang bakal memberikan batik dari wilayah selatan itu kepada ketua rombongan haji. Pemberian batik tersebut, menurut Kepala Bagian (Kabag) Kesejahteraan Rakyat (Kesra) H Athoillah, diberikan bertepatan pada malam silaturahmi haji di Islamic Center. ‘’Jadi Batik Salem tersebut khusus diberikan pada ketua rombongan haji,” kata Athoillah saat ditemui Kamis (7/1). Sebagai identitas daerah, kualitas Batik Salem tidak kalah dengan batik dari daerah lain, seperti Jogjakarta, Solo, atau Pekalongan. ‘’Harapannya, agar para ketua rombongan haji itu dapat mensosialisasikan pada lainnya bahwa batik ini sebagai produk lokal,” kata Athoillah. Dijelaskannya, anggaran pembelian batik untuk para ketua rombongan itu diambilkan dari Anggaran Pendapatn dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran (TA) 2009 sebesar Rp 7,8 juta. (din)

Camat Bulakamba Dipolisikan BREBES - Camat Bulakamba dilaporkan ke Polres Brebes oleh Ketua BPD Desa Tegalglagah, Kecamatan Bulakamba, Subhan. Pelaporan tersebut dipicu adanya dugaan penyalahgunaan wewenang oleh camat Bulakamba, terkait ditahannya anggaran Alokasi Dana Desa (ADD) tahap ketiga. “Saya mempertanyakan dasar hukum tindakan dari pihak kecamatan Bulakamba. Camat tidak berhak memegang maupun menyimpan ADD dari desa,” tandas Subhan kepada Radar Jumat (8/ 1). Karenanya, lanjut dia, BPD Desa Tegalglagah melaporkan camat Bulakamba dengan dugaan penyalahgunaan wewenang ke Polres Brebes

pada Kamis (7/1) lalu. Di samping itu, Subhan juga turut melaporkan penerima anggaran ADD tahap II (kades) dengan tuduhan markup anggaran. “Dokumen mark up dari pembangunan jembatan yang biayai oleh ADD tahap II juga telah diserahkan kepada Polres,” ungkapnya. Persoalan tersebut, menurut Subhan, berawal dari akan dicairkannya ADD Desa Tegalglagah tahap ketiga senilai Rp 13 juta. Pencairan tersebut dengan persyaratan ADD tahap sebelumnya sudah di- SPJ-kan. Karena menilai bahwa ADD tahap kedua senilai Rp 34 juta bermasalah, pihaknya menolak menandatangani SPJ ADD tahap kedua tersebut. “Jembatan yang dibiayai oleh ADD

tahap dua jelas bermasalah. Selain tidak sesuai dengan bestek juga telah di-markup anggarannya,” lanjut Subhan. Dilanjutkannya, dari persoalan tersebut semestinya pihak kecamatan tidak bisa mencairkan ADD Tegalglagah ke pemkab karena anggaran sebelumnya belum ter-SPJ-kan. “Kecamatan punyak hak apa mencairkan ADD tahap ketiga, padahal tahap kedua saja belum ada pertanggungjawabannya?” tanya Subhan. SERBA SALAH Sementara itu, Camat Bulakamba Syamsul Komar melalui Sekcam Bulakamba Eko Supriyanto ketika dikonfirmasi membenarkan pihaknya telah menahan ADD tahap tiga Desa Te-

galglagah. Hal itu dilakukan untuk menyelamatkan anggaran. “Daripada ADD hangus, sementara kami amankan dulu,” tandas Eko. Terkait dengan penyalahgunaan wewenang, pihaknya mengaku, serba salah dan bingung. “Jika ADD tidak dicairkan maka akan hangus, sementara jika kami menahan ADD itu bukan hak kami,” kata dia. Karenanya, dalam waktu dekat pihaknya meminta kepada UPTD Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Wilayah Tanjung untuk membentuk tim teknis yang independen untuk memeriksa realisasi ADD tahap kedua, berupa pembangunan jembatan. Hal itu ditempuh untuk menghindari berlarutlarutnya masalah ini. (mg7)

Indra Terpilih Lagi dalam Konfercab PDI Perjuangan Dinilai 12 PAC Sarat Pelanggaran

ABIDIN ABROR/RATEG

TELAH DIRESMIKAN - Gedung PKK Kabupaten Brebes kini tampil lebih megah.

Gedung PKK Lebih Megah BREBES - Bertepatan moment Hari Kesatuan Gerak PKK ke-37 Rabu (6/1) lalu, Bupati Brebes Indra Kusuma meresmikan Gedung PKK baru. Dengan berdirinya gedung yang baru ini diharapkan semakin menambah semangat pengabdian para pengurus PKK Kabupaten Brebes. “Kegiatan yang menjadi program kerja tim penggerak PKK ini, merupakan bagian tak terpisahkan dari pembangunan daerah, yang pada hakekatnya adalah pembangunan kesejahteraan. Sedangkan unit terkecil dari masyarakat itu, adalah keluarga itu sendiri,” kata Indra. Menurut Asisten II Setda Pemkab Brebes Ir Heru Pratisto, pembangunan Gedung PKK setinggi dua lantai dilaksanakan dalam dua tahap. Tahap pertama, lantai I menelan anggaran APBD 2009 Rp 694.393.000. Sementara, tahap kedua, khusus lantai II menelan anggaran sebesar Rp 491.000.000. Bersamaan peresmian gedung baru siang itu digelar khitan massal, diikuti anak-anak setempat berlangsung tertib dan semarak. (din)

BREBES - Bupati Brebes Indra Kusuma yang sekaligus ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Brebes, akhirnya kembali terpilih sebagai ketua. Hal ini merupakan hasil Konfrensi Cabang (Konfercab) PDI Perjuangan, yang berlangsung di Gedung Korpri, Jalan M.T. Haryono Kamis (7/11). Menurut Sekretaris DPC PDI Perjuangan H Illia Amin, dalam Konfercab itu dari 17 Pengurus Anak Cabang (PAC), 5 PAC tidak hadir. Ketidakhadiran mereka sejauh ini belum diketahui pasti. Namun, abstainnya 5 PAC itu tak mempengaruhi keputusan. Ketua DPC lama malam itu langsung ditetapkan sebagai ketua baru untuk periode 2010-2015. “Sebelum itu, 17 PAC menyatakan mendukung. Namun, saat penetapan lima PAC tidak hadir,” kata Illia Amin Jumat (8/11). Ini merupakan kali ketiga bagi Indra menduduki jabatan sebagai ketua partai di tingkat kabupaten. Menurut Illia, selama ini Indra sebagai kader terbaik yang mampu memimpin dan membesarkan DPC PDI Perjuangan. “Kami sudah memberikan kesempatan pada kader yang lain, namun kenyataan tak ada yang mencalonkan,” kata Illia. PELANGGARAN Sejumlah pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan di Kabupaten Brebes

Jumat (8/1) kemarin mendatangi Kantor Redaksi Radar Tegal. Mereka mengaku menolak hasil Konfercab PDI Perjuangan Kabupaten Brebes karena dinilai tidak sesuai AD/ART partai. Sehingga Konfercab PDI Perjuangan Kabupaten Brebes agar diulang. Selain itu, Konfercab PDI Perjuangan tersebut sarat dengan pelanggaran, dan merupakan bentuk pemaksaan kehendak segelintir elit politik yang sengaja menurunkan citra Ketua Umum PDI Perjuangan Hj Megawati Soekarnoputri. “Kami merasa dalam Konfercab tersebut dipaksakan sehingga sebanyak 12 PAC PDI Perjuangan tidak hadir dalam Konfercab tersebut. Makanya, secara otomatis kami menolak hasil Konfercab itu, dan bukan 5 PAC PDI Perjuangan saja yang menolaknya seperti yang diberitakan. Karena ini menyisakan masalah, kami berharap kepada DPP untuk mengulang Konfercab PDI Perjuangan Kabupaten Brebes,” papar Wakil Ketua PAC Ketanggungan Suhar mewakili rekan-rekannya kepada Radar. Dia menambahkan, sebanyak 12 PAC PDI Perjuangan yang menolak tersebut berdasarkan pada pertemuan 7 Januari di Waduk Malahayu, yang dihadiri ketua, sekretaris, dan bendaraha pengurus PAC PDI Perjuangan. “Semua yang hadir saat itu membubuhkan tanda tangan penolakan konfercab yang bertentangan dengan AD/ART

partai pasal 29 AD dan pasal 64 ART dan diputuskan untuk tidak ikut dalam Konfercab,” tegas Suhar seraya menyebutkan nama-nama 12 PAC PDI Perjuangan tersebut. Di antaranya, PAC PDI Perjuangan Larangan, Ketanggungan, Losari, Kersana, Tanjung, Banjarharjo, Songgom, Wanasari, Bumiayu, Tonjong, Salem, dan PAC PDI Perjuangan Paguyangan. Lebih lanjut dia mengungkapkan, 12 PAC PDI Perjuangan telah sepakat untuk mengawal dan mengamankan Hj Megawati Soekarno Putri dari segala

bentuk pelecehan dan rongrongan dari orang yang tidak bertanggungjawab. Begitu juga terhadap pemilihan ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah, 12 PAC tetap mendukung pelaksanaan musyawarah daerah (Musda) PDI Perjuangan Jawa Tengah secara adil dan transfaran. “Kami pun tidak memersoalkan siapa yang terpilih dalam Musda PDI Perjuangan nanti, juga terhadap siapa yang terpilih dalam Konfercab PDI Perjuangan Kabupaten Brebes. Dan kami sebagai kader tetap

akan mendukungnya, dengan catatan tetap berpedoman pada mekanisme dan aturan AD/ ART yang ada,” ucap dia. Sekadar diketahui, mereka yang mendatangi Kantor Redaksi Radar Tegal masingmasing adalah Sukarwo (ketua PAC PDI Perjuangan Ketanggungan), Suhar (wakil ketua PAC PDI Perjuangan Ketanggungan), Darnen (sekretaris PAC Tanjung), Masnui (bendahara PAC Tanjung), Salim (ketua PAC Banjarharjo), dan Mujahid (bendahara PAC PDI Perjuangan Banjarharjo). (din/fir)


BREBES & BUMIAYU

SABTU 9 JANUARI 2010

7

RADAR TEGAL

TEGUH SUPRIYANTO/RATEG

TEGUH SUPRIYANTO/RATEG

TURUN KE JALAN - Ratusan santri bergabung dengan sejumlah aktivias menggelar aksi damai di Bumiayu guna mendukung penuntasan kasus korupsi di Kabupaten Brebes.

TANDATANGAN MASSAL - Warga Kecamatan Bumiayu memberikan dukungan dengan ikut membubuhkan tandatangannya dalam aksi yang digelar kemarin (8/1).

KPK Didesak Ungkap Tersangka Lain Terkait Kasus Korupsi Brebes BUMAYU - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) didesak untuk mengusut secara tuntas kasus korupsi yang terjadi di Kabupaten Brebes, dan segera menangkap tersangka lain yang terlibat dalam kasus ini. Ungkapan tersebut menjadi tema dalam aksi demo yang digelar ratusan santri dan elemen masyarakat lain Jumat (8/ 1) sekitar pukul 14.00 WIB di kota Kecamatan Bumiayu. Selain diikuti oleh ratusan santri, aksi damai yang diawali dengan long march dari taman makam pahlawan Bumiayu hingga

Mesjid agung Baiturrokhim sejauh 1,5 kilometer tersebut, diikuti oleh sejumlah Organisasi Massa (Ormas) dan LSM. Di antaranya, Pampera, Pusaka, Gugat, Serikat Guru Brebes (SGB), Gerakan Berantas Korupsi (Gebrak), serta Forum Ulama Anti Korupsi (FUAK). Selain itu, turut ambil bagian dalam aksi yang pertama kali digelar di wilayah selatan Kabupaten Brebes ini, sejumlah aktivis dari Ikatan Mahasiswa Brebes Selatan (IMBS), Forum Masyarakat Brebes Selatan (Formabes), serta Universitas Terminal Jalanan (UTJ). Dalam orasinya, Darwanto yang merupakan aktivis Gebrak menegaskan, perkembangan

RELIGI

kasus korupsi Brebes di KPK sejak dilaporkan pada tahun 2005 baru satu kasus yang ditangani. Yakni, kasus tanah dan baru satu orang yang ditetapkan sebagai tersangka. Padahal, menurut dia, kasus tersebut melibatkan banyak pihak. Ini, lanjutnya, merupakan konspirasi jahat dalam melakukan korupsi. ‘’Pihak-pihak yang diduga terlibat didalam kasus ini seperti eksekutif, legeslatif, pengusaha korup, dan pihak ketiga yang juga merupakan aktor intelektual dalam kasus korupsi berjamaah ini. Karenanya, kami minta kepada KPK untuk segera menyeret semua tersangka yang masih

bebas berkeliaran,” tandasnya. Dia juga mensinyalir dalam kasus pengadaan tanah senila Rp 11 miliar dengan kerugian negara sebesar Rp 5 miliar, ada sedikitnya 14 anggota DPRD yang turut serta menikmati aliran dana. ‘’Mereka adalah para anggota DPRD periode 1999-2004 dengan menyutujui dan meloloskan anggaran yang digunakan untuk pengadaan tanah tersebut,” jelasnya tanpa mau menyebutkan nama-nama para anggota DPRD yang dimaksud. Dari data yang dimiliki para aktivis, masih terdapat kasus lain yang belum mendapat penanganan. Di antaranya, ka-

sus dugaan korupsi pengadaan buku ajar Balai Pusataka (BP) senilai Rp 20 miliar dengan kerugian negara diperkirakan Rp 8,6 miliar, kasus alat kesehatan, kasus asuransi, kasus dugaan korupsi APBD 20032005, termasuk surat perjalanan fiktif atau ganda periode 1999-2004 dan periode 20042009, serta kasus-kasus lain dengan perkiraan kerugian sesuai hasil audit BPK RI sebesar Rp 32 miliar. Sementara, Mohammad Jamil dari Pampera dalam orasinya menyatakan, kondisi Kabupaten Brebes yang tak kunjung mengalami perubahan signifikan dan kemajuan menjadi keprihatinan seluruh masya-

rakat. Hal tersebut dapat dilihat dari perkembangan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dari tahun ke tahun tidak menunjukan peningkatan yang lebih baik. ‘’Kondisi seperti ini terjadi karena masih lemahnya pengawasan terhadap para pengelola anggaran, sehingga pada akhirnya praktik korupsi semakin merajalela. Kita tidak ingin Kabupaten Brebes menjadi ladang subur korupsi,” jelasnya. Berdasarkan pantauan Radar kemarin, meski sebelumnya wilayah Bumiayu sempat diguyur hujan lebat, namun aksi damai tersebut tetap berjalan dengan tertib. Meski demikian,

aksi yang menggunakan jalan utama Bumiayu tersebut mendapat penanganan sedikitnya 3 pleton petugas Kepolisian dari Dalmas, Lalu Lintas (Lantas), dan Intekanm Polres Brebes. Sesuai dengan rencana kegiatan, aksi diakhiri di Mesjid Agung Bumiayu dengan doa dan tahlil bersama para kyai serta alim ulama untuk almarhum KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur). Dalam aksi tersebut juga digelar pengumpulan tandatangan massal sebagai bukti dukungan kepada KPK untuk terus mengusut kasus korupsi di Kabupaten Brebes. ‘’Nantinya akan kami kirim ke kantor KPK di Jakarta,” tegas Jefri, koodinator IMBS. (pri)

Tanggul Jebol Lama Jalan Utama Bumiayu Memprihatinkan Penuh Lubang Dibiarkan Rusak dan Berlumpur BUMIAYU - Tanggul penahan arus yang berfungsi untuk menahan pilar utama penyangga jembatan dari gerusan air Sungai Kalierang telah lama dibiarkan dalam kondisi rusak. Kondisi tersebut mengancam keberadaan jembatan yang menghubungkan Dukuh Krajan I dan II ke pusat pemerintahan Desa Kalierang, Kecamatan Bumiayu. Dari informasi yang diperoleh, tanggul tersebut dibangun bersamaan dengan renovasi jembatan yang dilakukan sekitar tahun 2000 lalu. “Awalnya, kerusakan yang disebabkan oleh banjir besar beberapa waktu lalu tidak separah ini. Namun, karena tidak kunjung mendapat perbaikan, akhirnya tanggul yang jebol semakin melebar,” Anju (28),

warga Desa Kalierang. Saat ini, tanggul sepanjang 30 meter dengan ketebalan lebih kurang 1 meter tersebut, pada bagian tengahnya jebol sepanjang 2 meter sehingga air hanya mengalir melalui celah tanggul yang rusak. Muhammad (48), tokoh masyarakat di wilayah tersebut menyayangkan kondisi rusaknya tanggul penahan arus yang telah lama tidak kunjung mendapat perbaikan. Akibat, dari tidak segera ditanganinya kerusakan pada tanggul yang semula berfungsi untuk membentuk endapan matrial sungai sehingga arus sungai dapat diperkecil, saat ini tidak terlihat fungsinya. Bahkan, kondisinya mengancam keberadaan pilar jembatan. (pri)

DOK.PRIBADI

ZIARAH - Ketua PC NU Kabupaten Brebes H Athoillah (kanan) saat berdoa di depan makam Gus Dur.

Pengganti Gus Dur Lahir Alami BREBES - Kepergian Gus Dur memberikan kepiluan mendalam semua pihak. Diakui Ketua Pengurus Cabang (PC) Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Brebes H Athoillah, figur Gus Dur itu tiada duanya. Namun, lanjut Athoillah, pengganti Gus Dur akan lahir secara alami. Meskipun kapan waktunya itu, tak bisa ditentukan. Menurutnya, figur itu akan lahir dengan sendirinya. ‘’Itu akan lahir secara alami. Itu lahir dengan sendirinya, dan kemunculannya tidak bisa kita tentukan itu harus kapan,’’ kata Athoillah. (din)

TEGUH SUPRIYANTO/RATEG

JEBOL - Tanggul penahan arus Sungai Kalierang yang jebol telah lama dibiarkan mengancam tiang utama pilar jembatan.

BUMIAYU - Memasuki musim penghujan yang terjadi saat ini, beberapa titik di ruas jalan Provinsi Kecamatan Bumiayu berubah menjadi kubangan air setelah diguyur hujan. Selain terdapat genangan air, endapan lumpur juga terlihat mengotori jalan utama kota Kecamatan tersebut. Kondisi itu dapat terlihat di depan kantor Telkom Bumiayu serta di sekitar pertigaan BumiayuBantarkawung. Kondisi kerusakan jalan di depan kantor Telkom Bumiayu sangat mengganggu pengguna jalan. Pasalnya, kerusakan sudah memakan hampir separuh badan jalan. “Tidak jarang pengguna kendaraan terperosok kedalam kubangan ini karena tidak menyangka jika di lokasi ini ada lubang cukup dalam,” kata Sigit (38), warga Desa Bumiayu. Kerusakan jalan juga dikeluhkan para pedagang yang

TEGUH SUPRIYANTO/RATEG

BERLUBANG - Ruas jalan utama Kecamatan Bumiayu penuh lubang dan berlumpur setiap kali tersiram air hujan.

berada di pinggir jalan tersebut. Sebab, mareka seringkali terkena cipratan air bercampur lumpur akibat terlindas roda kendaraan. “Dagangan saya pernah rusak akibat kecipratan air, makanya saya pindah menjauh dari lokasi itu,” kata Dirman (40), pedagang. Kepala UPTD PU Kecamatan

Bumiayu melalui Kasubsi Binamarga PU Kecamatan Bumiayu Imam Riyadi mengatakan, perbaikan ruas jalan tersebut berada pada kewenangan Binamarga Provinsi Jateng. Namun, selama ini selalu mengupayakan pembersihan maupun pengurugan pada bagian jalan yang rusak. (pri)


SLAWI METROPOLIS

8

SABTU 9 JANUARI 2010

RADAR TEGAL

Sekdes Harus Ditindak

LISTRIK HabisGelapTerbitlahTerang ADA yang masih mengganjal di benak Kepala Desa Margaayu Kecamatan Margasari Muntardlo akhir-akhir ini. Menjelang masa tugasnya berakhir, dia masih dipusingkan belum teralirinya kediaman sekitar 400-an kepala keluarga (KK) dengan jaringan listrik. Bagi Muntardlo kepentingan masyarakat banyak adalah di atas segalagalanya. Itu pula yang membuatnya beberapa kali bolak-balik mengusulkan penambahan jaringan listrik pedesaan di wilayahnya. Saat ini tercatat 4 RT di 2 RW yang masih gelap gulita. Di antaranya di RT 2 DOK.RATEG dan 4 RW 2 Dukuh Margaayu serta RT Muntardlo 3 dan 4 RW 3 Dukuh Kalipasir II. Yang membuat miris, warga yang belum menikmati listrik mengalirkannya serampangan dari tetangganya. “Ini sangat riskan, karena rentan bahaya kebakaran. Belum lagi tingkat pemahaman warga terkait pemanfaatan energi listrik yang masih sepotong-potong,” katanya, Jumat (8/1) kemarin. Menurutnya, sebagian warga di Dukuh Kalipasir malah mendapatkan pasokan dari warga Dukuh Buntrak Desa Wlahar Kecamatan Larangan Kabupaten Brebes. Ini yang membuat Muntardlo malu. “Masa warga Kabupaten Tegal mendapatkan listrik dari warga Kabupaten Brebes. Bukan kenapa-kenapa, saya takut Pemkab dianggap tak mau peduli terhadap kepentingan warganya,” ungkap dia lagi. Muntardlo pun kembali menagih janji Bupati Tegal H Agus Riyanto yang siap menyediakan pal (tiang listrik, red) di tahun 2010 ini. Apalagi janji itu, langsung diucapkan di hadapan warganya. “Paling tidak sebelum saya lengser warga saya sudah bisa menikmati listrik seluruhnya. Ibarat pepatah habis gelap terbitlah terang,” ucapnya menyitir buku karangan RA Kartini. Maksudnya, urai Muntardlo, kegiatan warga yang sudah mulai dinamis bisa terakomodasi dengan sumber energi yang permanen. Sehingga kualitas hidup mereka yang sudah baik akan kian tertata seterusnya. Sebagai wilayah yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Brebes, dia kerap iri. Sebab, Desa Welahar yang langsung membatasi wilayah antar kabupaten itu sudah memiliki infra struktur yang lumayan bagus. “Paling tidak jalan sepanjang 500 meter di Dukuh Kalipasir I diaspal. Karena jalan itu berada tepat di depan kantor desa dan sebagai urat nadi utama warga,” pintanya. Meskipun masih tergolong pedesaan, tingkat partisipasi warga Desa Margaayu layak diacungi jempol. Itu pula yang menyebabkan desa pecahan Desa Kalisalak itu kerap dijadikan acuan pembinaan partisipasi masyarakat pada program-program pembangunan. (gus)

KRIMINAL

Terkait Pengembalian Tanah Bengkok Desa

AGUS WIBOWO/RADAR SLAWI

TERIMA BANTUAN – Kapolres Tegal AKBP Wahyu Handoyo saat menerima bantuan motor dari masyarakat yang peduli dengan kinerja Polri.

Sarana Agar Lebih Cepat Pengusaha Batu Split Beri Bantuan Dua Motor untuk Polisi KEPEDULIAN masyarakat terhadap jajaran Kepolisian Resor (Polres) Tegal masih cukup tinggi. Terbukti, untuk bisa mendukung kinerja baju coklat itu, pengusaha batu split memberikan bantuan dua unit sepeda motor (spm) Yamaha Scorpio yang kini dijadikan sarana patroli bagi petugas kepolisian Unit Satlantas Polres Tegal. ‘’Pemberian dua unit Yamaha Scorpio tersebut, adalah peran kami sebagai masyarakat yang ingin polisi bisa lebih maju, dan

berkembang. Makanya, dengan memberikan bantuan dua unit sepeda motor ini, diharapkan polisi bisa lebih dan lebih maju dalam memberikan pelayanannya kepada masyarakat,’’ terang pengusaha batu split Wido Sumitri. Warga Desa Sesepen Kecamatan Balapulang Kabupaten Tegal ini juga menambahkan, pemberian motor tersebut juga tidak ada kaitannya dengan persoalan apapun. Sebab, bantuan yang diberikan hanya memang untuk sarana dalam tugas kepolisian agar bisa lebih cekat. Dalam pemberian bantuan dua unit Yamaha scorpio tersebut juga langsung diterima oleh Kapolres Tegal AKBP Wahyu Handoyo, yang merasa senang atas kepedulian masyarakat

dengan kinerja Polri. ‘’Ya, hubungan dan komunikasi yang baik memang bisa membuahkan hasil. Seperti salah satunya adalah pemberian unit motor. Ini karena polisi sekarang, terus memberikan pelayanan dan pendekatan kepada masyarakat. Terlebih masyarakat juga sekarang merupakan mitra dari polisi sendiri,’’ ujarnya. Dia menambahkan, polisi dan masyarakat adalah saling membutuhkan, sehingga polisi memiliki tugas untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat termasuk mengayomi mereka. Masyarakat juga bisa memberikan informasi-informasi kepada kepolisian terkait dengan hal-hal yang mencurigakan di lingkungan masyarakat. (gus)

Pertemuan Ketua Dewan dan TAPD Gagal

Pencari Kerja Mencapai 16 Ribu

Ratusan Guru Swasta Kecewa

AGUS WIBOWO/RADAR SLAWI

MERINGKUK – Tiga penjudi di depan SD, kini meringkuk di sel tahanan Mapolsek Talang.

TigaPenjudidiGedungSDDigulung TALANG - Tiga penjudi yang kerap kali menggelar aksinya di depan teras SD Dawuhan I Talang, diantaranya Wahidin (39) warga Desa Kemanggungan RT 01 RW 02 Kecamatan Tarub, dan dua warga Desa Dawuhan RT 13 Rw 04 Talang, masing-masing Ali Sanjaya (31) serta Sunardi (35), harus mendekam di sel tahanan Mapolsek Talang. Sebab, petugas kepolisian berhasil menggulungnya saat mereka bermain kartu domino jenis kyu-kyu. Diperoleh informasi, penggrebekan permainan judi tersebut bermula dari adanya informasi masyarakat kepada petugas kepolisian terkait maraknya pesta miras yang berada di depan SD Dawuhan 01 Talang. Mendapat informasi tersebut, jajaran petugas Reskrim Polsek Talang pun Kamis (7/1) malam, segera bergerak menuju lokasi kejadian. Namun, saat mendatangi lokasi ternyata hanya kedapatan 5 orang yang tengah bermain domino. Tanpa membuang waktu, petugas pun segera menggrebegnya. Sementara, dua penjudi berhasil kabur melarikan diri. Kapolsek Talang AKP Sugiarto didampingi Kanit Reskrim Aiptu Suratman, Jumat (8/1) kemarin menegaskan, kini ketigas penjudi yang berhasil digulung, tengah meringkuk di sel tahanan mapolsek. ‘’Dari tangan tersangka, kami hanya berhasil mengamankan satu pak kartu domino, beserta uang tunai Rp 42 ribu saja,’’ terangnya. Namun demikian, meski BB yang didapat hanya sedikit, termasuk taruhan yang digunakan judi juga hanya Rp 1000, tapi karena pemberantasan perjudian merupakan tugas Kapolri, maka pihaknya pun langsung menyikatnya. ‘’Jenis judi yang digunakan mereka, adalah kyu-kyu dengan menggunakan kartu domino. Sedangkan taruhan yang mereka gunakan bermula dari uang Rp 1000 hingga nanti naik menjadi Rp 5 ribu,’’ paparnya. (gus)

SEMANGAT perjuangan para guru swasta yang tergabung dalam Forum Guru Swasta (Forgusta) Kabupaten Tegal, dalam menuntut haknya, yakni mendapatkan kenaikan tunjangan insentif masih sangat besar. Terbukti meski belum ada kepastian apakah akan terealisasi atau tidak tuntutannya, mereka tetap kompak bertahan. Padahal pertemuan antara Forgusta dengan Ketua DPRD dan Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) yang dijadwalkan hari ini (kemarin) gagal. “Sebelumnya kami dijanjikan untuk bertemu dengan ketua dewan dan ketua TAPD. Namun, informasi yang kami terima, ketua dewan masih di luar kota. Ini jelas membuat kami kecewa, untuk itu kami akan tetap di sini sampai tuntutan kami terpenuhi” kata Ketua Forgusta Kabupaten Tegal, Fatah Yasin saat berorasi di hadapan para guru. Meski Ketua DPRD Kabupaten Tegal Rojikin AH SH tidak memenuhi janjinya, lanjutnya, ia tidak akan melakukan aksi apapun. Kecuali hanya bertahan di tenda-tenda yang telah dibangun di halaman kantor DPRD Kabupaten Tegal seperti rencana awal. Yakni, pendirian tendatenda keprihatinan hingga tuntutan guru swasta terpenuhi.

AGUS WIBOWO/RATEG

MASIH BERTAHAN – Sejumlah guru swasta yang tergabung dalam Forgusta masih bertahan di lingkungan gedung DPRD Kabupaten Tegal hingga tuntutannya terpenuhi.

“Ya akan tetap dengan rencana awal. Kami akan terus menduduki kantor DPRD Kabupaten Tegal sampai mereka (anggota dewan, Red) memenuhi tuntutan kami,” katanya. Seperti diberitakan Radar sebelumnya, ribuan guru swasta yang tergabung dalam Forgusta Kabupaten Tegal, Senin (4/1) kembali menggelar aksi unjuk rasa dan long march (jalan kaki) mulai jalan raya A Yani Slawi, tepatnya depan kantor Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga (Dikpora) menuju halaman DPRD Kabupaten Tegal. Aksi demonstrasi besar-be-

SLAWI - Pengembalian tanah bengkok Sekertaris Desa (Sekdes) yang telah diangkat sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) hukumnya wajib. Untuk itu, pihak pemerintah kabupaten (Pemkab) Tegal harus bertindak tegas tanpa kompromi kepada para sekdes, yang hingga kini belum mengembalikan tanah bengkok tersebut. Terlebih pengembalian tanah bengkok sudah sesuai Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor 900/1303/SJ tanggal 16 April 2009 Perihal Kedudukan Keuangan Kepala Desa dan Perangkat Desa di Seluruh Indonesia. Di mana dinyatakan bahwa sekretaris desa ketika SK pengangkatan menjadi PNS sudah diterima, maka terhitung sejak Surat Perintah Melaksanakan Tugas (SPMT) secara otomatis penerimaan penghasilan tetap dari tanah bengkok diberhentikan. “Aturan seperti inilah yang harus ditegakan pihak pemkab. Sehingga nantinya bisa bersikap tegas dalam memandang permasalahan pengembalian tanah bengkok, yang sejauh ini masih menjadi polemik,” terang Anggota Komisi I DPRD Kabupaten Tegal Abdul Baar kepada Radar Jumat kemarin. Menurut Dulbar sapaan akrabnya, pemkab jangan mau berkompromi dengan para sekdes, yang sudah pada telanjur menjual kontrak tanah bengkok itu sendiri. Karena semua itu

sudah sesuai aturan pemerintah, untuk itu resiko apapun di lapangan tidak perlu dihiraukan pemkab. Apalagi tujuan dari aturan pengembalian tanah bengkok sekdes tersebut untuk kepentingan para warga desa. “Saya minta tidak ada kompromi di lapangan. Sebab, perjanjian kontrak dalam jual beli sewa tanah bengkok adalah urusan para sekdes sendiri. Kalau tetap ngotot tidak bisa mengembalikan tanah bengkok, gaji mereka dipotong atau diberikan sanksi hukuman,” kata Dulbar. Lebih lanjut dia menyatakan, bersedia ataupun tidak para sekdes harus secepatnya mengembalikan tanah bengkok. Karena Sekdes PNS terikat dengan PP No 30 Tahun 1980 tentang Peraturan Disiplin PNS. Intinya mereka yang tidak mau mengembalikan bisa dikenai pasal pelanggaran disiplin PNS, atau bisa juga diarahkan melawan hukum. “Para sekdes harus bisa bertanggungjawab secara jantan. Jangan mau enaknya sendiri, dulu sebelum jadi PNS mereka menggebu-gebu mendesak pemerintah, tapi setelah permintaan dikabulkan, mau menang sendiri dengan alasan beraneka ragam,” tandas Dulbar. Dulbar menambahkan, sekdes harus sadar bahwa status tanah bengkok adalah milik desa. Sehingga sudah barang tentu bukan untuk kekayaan pribadi. “Saya tekankan di sini pemkab jangan pernah bermain mata dalam memandang permasalahan ini. Dan untuk para sekdes saya minta berbesar hatilah,” tambahnya. (k1)

saran yang juga melibatkan siswa dari mulai TK hingga SLTA itu, sempat memacetkan jalan raya utama Tegal-Purwokerto. Sejak pukul 09.00 WIB, mereka secara bergelombang mulai berkumpul di Jalan A Yani Slawi. Di jalan raya tersebut, mereka menggelar aksinya. Berbagai spanduk, poster dan ragam tulisan lainnya dibentangkan untuk mengekspresikan keinginan mereka. Dalam orasinya, mereka menyampaikan beberapa tuntutan diantaranya meminta penghapusan perlakuan diskriminasi terhadap guru swasta. (k1)

ANGKA pencari kerja di Kabupaten Tegal hingga tahun 2009 mencapai 16 Ribu orang. Tingginya angka pencari kerja tersebut, ternyata tidak diimbangi dengan kemampuan daya serap dunia kerja. Hingga tahun 2009, tercatat kemampuan daya serap dunia kerja di Kabupaten Tegal baru sebatas 23 persen dari jumlah total pencari kerja. Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Tegal Wakhidin menyatakan, rendahnya daya serap dunia kerja di Kabupaten Tegal tersebut, menjadi permasalahan mendasar yang perlu mendapatkan perhatian semua pihak. Sehingga nantinya diharapkan, semua pihak dapat bersaing menciptakan lapangan kerja baru untuk meningkatkan daya serap lapangan kerja bagi 16 Ribu pen-

cari kerja. ‘’Permasalahn mendasar ini menjadi permasalahan kita bersama dan perlu adanya pemecahan yang serius. Kalau semua pihak, baik pemerintah maupun swasta, dapat bekerja sama menciptakan lapangan kerja baru, niscaya daya serap dunia kerja juga dapat ditingkatkan,’’ ujar Wakhidin. Diakui Wakhidin, selama ini Dinas Sosial Tenaga kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Kabupaten Tegal telah berupaya semaksimal mungkin dalam membut program untuk menciptakan tenaga kerja yang mandiri dan memiliki daya saing yang cukup. Namun demikian, upaya tersebut juga hendaknya disertai dengan adanya perhatian dari semua kalangan, terutama pihak swasta. (aan)


ENTERTAINMENT

SABTU 9 JANUARI 2010

9

RADAR TEGAL

SAMMY KERISPATIH

Mendingan Tim Persipura yang Lawan Oman KEKALAHAN tim Indonesia dalam Kualifikasi Piala Asia, mengundang kekecewaan banyak pihak. Penyanyi Sammy Kerispatih, yang ditemui di acara DAHSYAT di Studio RCTI, di antaranya yang mengaku kecewa atas skor 1-2 untuk Oman itu. “Kecewalah pastinya tapi gue acungkan jempol buat Boas Salosa, dia itu memang idola gue,” ungkap Sammy, di Studio RCTI, Jakarta Barat, Jumat (8/1). Menurut Sammy, tidak ada kemajuan dalam tim Indonesia dari tahun ke tahun. Kualitas permainan tidak begitu jauh dengan tahun sebelumnya. Bahkan menurutnya lebih solid tim Persipura, idolanya dibanding Tim Nasional saat ini. “Seperti dari dulu ya, Indonesia mendingan tim Persipura yang turun ya, Persipura kayaknya lebih kuat deh kalau mereka yang turun. Dari dulu memang pertahanan Indonesia payah, nggak tahu kenapa?” ungkapnya balik bertanya. Pihaknya juga tidak mau menyalahkan kerja keras pelatih Timnas, Benny Dollo. Terbukti pemain seperti Boas juga tetap dapat bermain dengan baik. Jadi bukat faktor pelatihnya. “Kalau untuk masalah pelatihnya sih nggak, buktinya Boas bisa seperti itu kenapa yang lain tidak. Masa cuma Boas doang yang kalau dilihat dari skill-nya cuma dia yang menonjol, kenapa yang lain tidak,” terang pria yang belakangan dituduh menggelapkan mobil temannya itu. (kpl/gum/dar)

Booking Tiga Gerbong Kaligung ... dari halaman 3 “Kami bekerjasama dengan Stasiun Tegal, memboking tiga gerbong KA Kaligung Ekonomi. Namun demikian per anaknya tetap kena biaya normal Rp 8.000. Hanya mendapatkan gratis biaya bagi guru yang mendampingi,” katanya sambil menunggu kereta datang di Stasiun. Pada kegiatan rekreasi ini rombongan akan menuju arah Slawi Kabupaten Tegal dan kembali lagi. Jadi di Slawi anak-

anak tidak turun tetapi langsung kembali. Didalam perjalanan kita juga melaksanakan pelajaran. Yakni tentang apa itu kereta dan alat transportasi lainnya. Selain itu juga, menyanyi dan kegiatan lain yang biasa dilaksanakan dalam pembelajaran di kelas. Dijelaskan Nurul kegiatan pembelajaran diluar kelas memang sudah menjadi tradisi sekolahnya setiap Jumat. Dengan tujuan anak bisa belajar langsung dengan kenyataan. “Harapannya dengan pem-

belajaran praktek seperti ini melatih memori anak untuk merekam apasaja dilakukannya hingga dewasa nanti,” terangnya. Pada kegiatan itu anak-anak berangkat dari TKIT pukul 08.30 WIB dengan berjalan kaki menuju Stasiun Tegal. Kemudian setelah KA datang pada pukul 08.40 WIB mereka langsung naik dengan di bimbing gurunya masing-masing. Dan kembali sampai di Stasiun Tegal pukul 09.20 WIB, kemudian langsung menuju sekolahan menggunakan angkutan kota. (*)

Dukung Tegal Sehat 2010 dari halaman 3 Ikmal berharap ibu-ibu TP PKK di semua tingkatan lebih giat untuk menggerakkan masyarakat dalam mengatasinya. Diantaranya dengan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) dan kegiatan 3 M yaitu menguras, mengubur dan menutup. Sementara dalam sambutan tertulis Ketua Umum TP PKK Ny Hj Vita Gamawan Fauzi yang dibacakan Ketua TP PKK Kota Tegal Ny Rosalina Ikmal Jaya disebutkan momentum peringatan ini untuk interospeksi dan mawas diri. PKK juga harus

ikut mendukung program pemerintah melalui 10 program pokok yang ada. Selain itu, segenap TP PKK juga dihimbau meningkatkan upaya pemberdayaan masyarakat dalam pencegahan masalah sosial yang lebih luas. Mengembangkan keluarga untuk memiliki daya tahan dalam mencegah berbagai pengaruh luar yang tidak kondusif. Selain memberdayakan kelompok dasawisma, karena data akurat data paling akurat didapatkan dari kelompok terkecil ini. ‘’Gelorakan terus semangat kepeloporan gerakan PKK da-

lam mewujudkan kualitas sumber daya manusia dan masyarakat guna mengatasi masalah,’’ pungkasnya. Kegiatan ini juga dimerihkan sejumlah suguhan hiburan dari semua TP PKK Kecamatan. Mulai tari black didot, jaipong dan lainnya. Delapan sesepuh PKK juga mendapatkan cinderamata. Mereka adalah pengurus PKK yang sudah purna tugas, dan telah mengabdi di PKK mulai 10, 20 hingga 50 tahun. Peringatan hari kesatuan gerak PKK ini juga ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Ketua TP PKK dan Walikota Tegal. (ela)

2014 Tarif PDAM Naik dari halaman 3 “Ya, kami akan coba itu (manfaatkan air sungai Ketiwonred). Soal pendanaan, pemerintah pusat siap membantu Rp 43 miliar,” katanya. Bantuan sebanyak itu akan digunakan untuk perbaikan sarana prasana, termasuk pipa agar pemerataan air bersih dapat dilakukan ke seluruh pelanggan. Dia merinci, saat ini pelanggan PDAM tercatat 13.877 orang. Jumlah tersebut masih minim jika dibandingkan jumlah penduduk Kota Tegal atau baru

30 persennya. “Jika tak ada halangan, tahun 2014 kami mampu melayani 80 persen jumlah penduduk Kota Tegal atau sekitar 40.000 pelanggan. Karena dengan adanya bantuan pemerintah pusat, kami akan berusaha memaksimalkan sumber air bersih, baik mata air maupun sungai,” jelasnya. Ditambahkan, saat ini di Kecamatan Margadana masih terdapat sekitar 286 pelanggan pasif. Karenanya, dia akan membangun grand resevoir di halaman Gedung PPIB dan pergantian sejumlah pipa lama yang telah

rusak di Margadana. Dengan upaya tersebut, ditargetkan mampu melayani kebutuhan air bersih sekitar 700 pelanggan. “Akhir 2010 kami akan melakukan pelayanan ke sejumlah wilayah di Kecamatan Tegal Selatan. Rencananya, setelah dana bantuan cair proses lelang akan dimulai pada bulan Maret. Dengan demikian, pembangunan fisik bisa dilakukan mulai Mei hingga Oktober. Sehingga akhir tahun kami bisa mengalirkan air bersih ke 4.000 pelanggan di Kecamatan Tegal Selatan,” tuturnya. (hun)

Blok C Pasar Kimpling Ditinggal ... dari halaman 3 Salah satu pedagang Blok C, Sukesih, mengatakan, dia berharap pengelola pasar memikirkan nasib para pedagang. Karena sudah 4 hari Blok C sepi pengunjung. Karena itu, dia minta secepatnya dibuatkan akses keluar masuk di Blok C, Pedagang juga perlu ditata ulang. “Karena sepi, saya pilih pindah dekat Blok A. Kalau terus bertahan tidak mungkin ada pengunjungnya mas,” keluhnya. Pedagang lainnya, Ratinah, mengungkapkan, dalam pembagian lapak ia menilai pengelola kurang adil. Dirinya sudah berjualan sayur di Pasar Kimpling sekitar 13 tahun tapi saat pindah tidak mendapat lapak. Hanya mendapat tempat di pinggir yang tidak masuk dalam los. Sementara puluhan pedagang baru mendapatkan lapak di los. “Pokoknya harus ditata ulang, dan mbokyao mengutamakan pedagang lama gitu loh. Kalau yang baru bisa dapat lapak, kenapa saya tidak. Kalau begitu penempatannya tidak adil dan tidak sesuai janji awal,” ungkapnya. Anggota Komisi II DPRD Kota Tegal, Hj Stella Emilina SH, dikonfirmasi keluhan pedagang saat meninjau ke lokasi, Jumat (8/1), menjelaskan, penempatan pedagang di Pasar Bandung

Kimpling terkesan semrawut dan kumuh. Seharusnya, kata dia, dalam hal penempatan pedagang Dinas Koperasi UMKM Perindustrian Perdagangan memperhatikan jenis dagangannya. Bukan seperti ini, penjual pakaian dicampur pedagang ikan atau daging. Belum lagi masalah letak Blok C yang jauh dari akses jalan. “Melihat kondisi semacam ini, sangat pantas kalau Blok C ditinggal pedagang. Apalagi jualan yang digelar di Blok C juga dijual di Blok A maupun Blok B,” ujarnya. Terpisah, pengelola Pasar Bandung Kimpling, Ropii, menyatakan, penataan pedagang bukan tanggungjawabnya tapi langsung ditangani Dinas Koperasi UMKM Perindustrian Perdagangan. Sedangkan sistem penempatannya tidak menggunakan jenis barang yang dijual tapi undian. Sehingga sangat mungkin pedagang daging ada di Blok A, B atau C. Jumlah pedagang saat ini sekitar 550 orang dari jumlah lapak yang tersedia 584 buah. Jumlah pedagang tersebut termasuk pedagang lama sekitar 460 orang, dan pedagang baru 90 orang lebih. “Semua pedagang baik lama maupun baru masuk gratis.

Kami tidak melakukan penarikan apapun, keculali hanya retribusi harian,” ujarnya. Saat ditanya langkah yang akan dilakukan menyikapi sepinya Blok C, Ropii menegaskan sebenarnya Blok C terdiri dari 4 los dengan jumlah lapak 182 buah. Saat ini pihaknya tengah mengupayakan agar ada akses jalan keluar masuk di Blok C. (hun)

Pertanyaan: Assalaamu’alaikum wr. wb. B a p a k Ustadz H. Imanuddin yang kami hormati. Saya memiliki rumah yang dikontrakan berjumlah 20 pintu. Setiap pintu per bulannya seharga Rp 200.000,/pintu. Setiap bulannya saya mengeluarkan Rp 500.000,untuk biaya perawatan seluruh rumah kontrakannya. Bagaimana ustadz apakah

Jill Gladys

Tak Boleh Sembarang Bicara KASUS penganiayaan yang dialami Jill Gladys akibat ulah Beft Nando memang telah ditangani oleh pihak kepolisian. Namun, lebih jauh, ternyata pihak berwajib juga memberikan instruksi bagi Jill untuk tidak sembarangan bicara kepada media. “Saya tidak menjenguk pacar saya, saya ke dalam cuma menemui polisi,” ujar Jill sambil terburu-buru meninggalkan ruang tahanan Polda Metrojaya, Jum’at (8/1) siang. Sementara itu, janda satu anak yang datang ke Polda Metrojaya mengenakan t-shirt pink yang dipadu dengan jeans hitam itu tak nampak ditemani oleh kuasa hukumnya dan hanya datang bersama sang supir. “Mohon maaf, saya tidak bisa banyak bicara, sebab saya masih disuruh polisi untuk bungkam. Karena pemeriksaannya masih belum selesai, nanti kalau masalah saya sudah selesai pasti saya akan bicara,” ucap Jill cepat, sembari berjalan menghindari pertanyaan wartawan menuju mobil CRV Hitam dengan nopol B 903 QC. (kpl/adt/bar)

Penangguhan UMK Nihil dari halaman 3 Adapun jumlah perusahaan yang ada di Kota Tegal sebanyak 447 perusahaan. Dengan

klasifikasi kecil, sedang dan besar. Sementara untuk pemantauan pelaksanaan UMK ini akan dilaksanakan berbarengan dengan propinsi. ‘’Be-

lum tahu waktunya, nanti akan dijadwal se Jawa Tengah,’’ tambahnya. Disisi lain Dinsosnakertrans tetap mengada kan peman-

tauan dan monitoring kepada perusahaan secara bertahap. Apabila ada yang melanggar, lanjutnya, akan ada teguran. (ela)

DAK Pendidikan Berkurang dari halaman 3 Muncul kabar, berkurangnya suntikan DAK Pendidikan tahun ini karena pemerintah pusat bakal memprioritaskan pembangunan infrastruktur di daerah yang terkena musibah bencana alam, seperti gempa bumi di Jawa Barat dan Sumatra Barat beberapa waktu lalu. Dan untuk membahas soal pelaksanaan DAK Pendidikan 2010, Komisi I DPRD Kota Tegal, Jumat (8/1), menggelar rapat koordinasi dengan Disdik. Namun Kepala Disdik berhalangan hadir dan diwakili Dra Titi Andarwati.

Ketua Komisi I DPRD Kota Tegal, Sutari SH, mengatakan, meski untuk SD dan SMP tetapi DAK Pendidikan 2010 mengalami penurunan. Tahun 2010 DAK dari pemerintah pusat hanya Rp 13 miliar ditambah pendampingan APBD Kota Tegal 10 persen atau sekitar Rp 1,3 miliar. Sehingga jumlah keseluruhan DAK pendidikan 2010 Rp 14,3 miliar. “Memang semua DAK 2010 yang dikucurkan pemerintah pusat mengalami penurunan. Semua. Artinya, tidak hanya DAK Pendidikan saja yang turun tetapi DAK Kesehatan dan Kelautan juga ikut turun,”

katanya. Menurut Sutari, jika dibandingkan tahun sebelumnya (2009), DAK Pendidikan tahun 2010 mengalami penurunan Rp 3,751 miliar. Begitu juga dengan dana pendampingan APBD Kota Tegal. Sedangkan tahun ini, atas dasar efesiensi anggaran sekaligus untuk menekan defisit, maka disepakati dana pendampingan DAK hanya 10 persen atau sekitar Rp 1,3 miliar. “Karena anggarannya terbatas dan bukan hanya untuk SD saja, maka kami minta dalam menentukan sekolah penerima DAK Disdik benar-benar selek-

tif dan punya skala prioritas,” ungkapnya. Ditambahkan, agar permasalahan DAK 2009 tidak terulang, maka Disdik harus proaktif ke pemerintah pusat menanyakan Juklak dan Juknis DAK 2010. Kalau bisa pada Februari sudah ada kejelasan sehingga Maret-April 2010 sekolah yang mendapat DAK sudah bisa ditetapkan melalui SK Walikota. “Saya rasa kalau Mei sudah dilaksanakan pekerjaan fisiknya, keterlambatan garapan DAK tidak sampai terjadi seperti tahun lalu. Karena ada waktu sekitar 7 bulan,” imbuh Sutari. (hun)

Barang Bagus Harga Miring dari halaman 3 berupa barang gudang maupun emas. Lelang di pegadaian tak jauh berbeda dengan sistem lelang lainnya. Terdapat juru lelang yang akan membuka penawaran awal kepada peserta. Lelang dapat berupa penawaran barang tertentu kepada penawar yang pada mulanya membuka lelang dengan harga rendah. Kemudian semakin naik sampai akhirnya diberikan kepada calon pembeli dengan harga tertinggi lelang naik. Lelang dapat juga berupa penawaran barang yang pada mulanya membuka lelang dengan harga tinggi, kemudian semakin turun sampai akhirnya diberikan kepada calon pembeli dengan tawaran tertinggi yang disepakati penjual atau disebut lelang turun. Pasar lelang sendiri didefinisikan sebagai suatu pasar terorganisir, dimana harga menyesuaikan diri terus menerus terhadap penawaran dan permintaan, jumlah penjual dan pembeli cukup besar dan tidak saling kenal. “Saya lebih suka cari barang ke sini karena kalau sedang bejo, bisa dapat barang bagus

saya wajib mengeluarkan zakat? Bagaimana perhitungannya? Terima kasih atas jawabannya Wassalaamu’alaikum wr wb. Hamba Allah di Tegal via telepon Jawab. Waalaikum salam wrwb. Hamba Alloh yang dirahmati Alloh swt, Penghasilan dari rumah kontrakan dianalogikan dengan zakat investasi, yaitu nishabnya senilai 653 kg beras dengan kadar

harganya lumayan murah,” kata Nita, salah satu peserta lelang di Pegadaian Cabang Tegal. Kali ini dia hendak mencari televisi bentuk slim, milik salah satu tetangganya yang digadaikan. Apabila harganya cocok, wanita berkerudung ini akan mengambilnya. Soal harga, Nita mengaku hapal dengan barang-barang elektronik saat ini. Maklum saja, dia juga berprofesi sebagai sales salah satu lembaga perkreditan di Kota Tegal. Tak heran Nita handal dalam menaksir harga maupun kondisi barang elektronik yang ada. Senada juga diungkapkan Madu, peserta lelang lainnya. Kali ini dia hendak mengambil DVD merek terkenal yang ada disana. ‘’Pastinya harganya lebih murah dari toko, namanya juga digadaikan,’’ ungkapnya. Menurutnya, di pelelangan pegadaian ini yang terpenting bisa memilih barang. Sehingga bisa mendapatkan kualitas bagus namun harga bisa dinego. ‘’Bisa ditawar sih, tapi palingpaling hanya turun Rp 25 ribu hingga Rp 50 ribu saja,’’ tambahnya. Lain halnya dengan Purnomo, pemilik usaha penyepuhan emas di Pesayangan Kabu-

2.5%. Setiap bulannya Hamba Allah memiliki penghasilan sebanyak 20 x 200.000 = Rp 4.000.000,- sehingga perhitungannya adalah 4.000.000 x 2.5% sama dengan 100.000. Berarti zakatnya per bulan adalah Rp. 100.000,- Demikian dulu jawaban yang kami sampaikan semoga bermanfaat dan memberikan tambahan pemahaman buat kita semua serta mendapat ridho dari Alloh swt. Selamat berzakat ! Wallohu a’lam bis showab Wassalaamu’alaikum wr wb.

paten Tegal. Dia sengaja mencari emas di pegadaian dengan harga lebih miring dan kualitas yang terjamin. Sebab, untuk emas di pegadaian benar-benar diperiksa kadar karatnya. Pasalnya emas yang akan dibelinya pada lelang ini hendak di olah lagi untuk usaha. ‘’Mau di lebur menjadi emas batangan,’’ ungkapnya. Upah yang diperolehnya lumayan, sekitar Rp 1000 hingga Rp 2000 per gram. Namun keuntungan besar bisa dia dapatkan saat harga emas naik ketika akan dijual dalam bentuk batangan. ‘’Nggak mesti sih mbak,’’ imbuh pria yang akrab disapa Ipung ini. Terpisah Kepala Cabang Pegadaian Tegal Andi Kustomo mengungkapkan lelang ini terbuka untuk masyarakat. Pihaknya memasang pengumuman di papang tentang jadwal lelang yang akan dilakukan. Sehingga semua lapisan masyarakat bisa mengetahuinya apabila ingin mengikuti proses lelang ini. Diakui Andi dengan lelang ini masyarakat akan mendapatkan barang yang lebih murah dan kualitasnya terjamin. Misalnya harga emas yang dile-

lang bisa lebih murah daripada di toko. Namun masyarakat perlu mengetahui seluk beluk lelang, dan bukan hanya terbengongbengong saja pada saat lelang digelar. Setidaknya, kita harus tahu dulu harga pasarnya sebelum mengikuti pelelangan. Jangan sampai pada saat menawar naik, harga yang kita tawarkan lebih tinggi. Mau nggak mau orang perorangan harus mencari informasi dulu. Misalkan harga emas per gramnya, kadar atau kualitasnya, berapa harga pada saat lelang dan lainnya. Menurutnya, ia tidak membatasi jenis barang yang akan dibeli peserta lelang. Apabila ada kebutuhan, lanjutnya, sebaiknya mengikuti lelang emas sebab bisa dijadikan simpanan atau investasi. Sementara barang-barang elektronik meski murah tapi ada batasan umurnya. Meski demikian data yang masuk ke pegadaian pusat per Juni 2005 menunjukkan bahwa barang-barang yang dilelang di pegadaian persentasenya tidak sampai 2 persen dari kucuran kredit. (laela nurchayati)


CMYK

METROPOLIS

SABTU, 9 JANUARI 2010

10

RADAR TEGAL

Yuk, Memelihara Kelinci Hias KELINCI adalah bagian dari dunia satwa yang cukup mengundang ketertarikan setiap orang. Makhluk unik yang memiliki nilai manfaat mulai dari daging, bulu, feses dan air kencingnya ini terus berkembang dan mampu mengisi ruang publik pembicaraan dalam dunia peternakan kita. Akhir-akhir ini, fenomena kelinci hias sering muncul di berbagai media cetak dan televisi. Pemirsa di tanah air serasa mendapat pemandangan yang unik dengan peliharaan ini. Beberapa stasiun televisi maupun media cetak memandang sebagai sebuah fenomena hobi, bukan bisnis (peternakan). Para pemirsa televisi dibuat gemas oleh beragam jenis kelinci hias tersebut. Lucu, jinak dan benar-benar fenomena baru. Kecenderungan ini wajar mengingat selama ini kita hanya tahu bahwa kelinci yang dipelihara masyarakat Indonesia jenisnya monoton dan hanya dipelihara untuk konsumsi daging. Memelihara kelinci, bagi para petani dilakukan sebagai peliharaan sambilan di samping memelihara kambing, domba atau sapi. Jenis kelinci yang selama ini dipelihara petani pun biasanya kelinci lokal yang tubuhnya kecil dan monoton bulunya. Sekalipun pada dua tahun terakhir ini kelinci hias impor dari berbagai negara sudah mulai menggeliat namun tergolong sedikit dan hanya beredar di pulau Jawa, terutama di kawasan Parongpong dan Lembang (Bandung), sebagian di Malang (Jawa Timur) dan beberapa kota lain. Tentu saja hal ini bisa dimaklumi karena selama ini pemikiran para petani masih cenderung tertutup dari informasi adanya kelinci import dari berbagai negeri asing. Memelihara kelinci hias sebenarnya sangat menyenangkan dan tidak gampang dibuat bosan. Semakin orang mendekat kepada makhuk aneh ini, seseorang akan semakin kecanduan dan menyayangi lebih dalam. Sayangnya, sampai sekarang ini banyak orang yang ingin memelihara namun tidak mudah merealisasikan. Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor, di antaranya; butuh kandang dan tempat khusus. Karena itu bagi mereka yang tidak punya pekarangan akan sedikit kesulitan untuk memelihara sang kelinci. Kedua, butuh ketelatenan dalam mengurus dan memperhatikan makanan maupun kesehatan. Ketiga,

belum banyaknya stok kelinci di setiap kota sehingga orang tidak mudah mendapatkannya. Sekadar untuk memelihara dalam jumlah terbatas, misalnya dua atau tiga ekor sebagai hewan hias di rumah, barangkali tip berikut ini bisa sedikit membantu. PEMILIHAN KELINCI Yang pertama dilakukan adalah memilih jenis kelinci yang anda sukai. Anda bisa memilih jenis kelinci berbulu panjang seperti angora, lion, fuzzy lop. Sedangkan kelinci berbulu tebal tapi tidak panjang adalah jenis rex, satin, holand lop, flamish giant, new zealand. Sedangkan kelinci yang memiliki penampilan unik lain adalah jenis hotot dan dutch. Sampai sekarang di Indonesia ada sekitar 30 jenis dari 70 jenis kelinci yang ada di dunia. Namun banyaknya jenis ini sebagian memiliki akar keturunan yang hampir sama. Misalnya, dalam jenis hotot, ada hotot kecil dan hotot besar. Dalam jenis rex terdapat jenis-jenis rex lain semisal rex dulmation, rex mini, dll. Kelincikelinci di atas adalah hasil kreasi kawin silang di berbagai negara semenjak tahun 1850an hingga 1960an, di Perancis, Inggris dan Amerika Serikat. KELINCI SEHAT Setelah Anda memastikan pilihan pada jenis, giliran saatnya memilih kelinci yang ‘baik’. Perlu diketahui, kelinci sedikit memiliki kelemahan dalam hal fisik, yakni gampang mati. Karena itu memilih kelinci sehat adalah langkah awal yang harus diperhatikan. Pertama, jangan membeli kelinci di bawah umur 1,5 bulan, apalagi jika dibawa perjalanan jauh melebihi 7 jam perjalanan darat. Masa menyusui kelinci antara 32-37 hari. Jika anakan kelinci dipisahkan dari induk di bawah umur tersebut dipastikan tubuhnya rentan penyakit dan gampang mati. Kalau tidak ingin berisiko maka belilah kelinci pada usia di atas 3 bulan dan pada saat menyusui mencapai 37 hari. Pemilihan ini tidak mudah mengingat pedagang sering tidak jujur dengan mengatakan kelincinya sudah melewati masa sapih. Bagi pembeli yang belum paham umur kelinci akan mengalami kesulitan karena selisih umur kelinci dari 25 hari hingga 40 hari kadang sulit dideteksi. Dari sisi tubuh, terkadang ada yang kecil namun umurnya sudah cukup, sedangkan sebagian kelinci nampak besar namun umurnya masih

DOK. RATEG

MENGGELIAT - Sekalipun pada dua tahun terakhir ini kelinci hias impor dari berbagai negara sudah mulai menggeliat namun tergolong sedikit dan hanya beredar di Pulau Jawa.

dini. Karena itu pembeli haruslah selektif datang ke peternak langsung yang tertib memberikan kalender penanggalan hari lahirnya dan perawatannya baik. KANDANG Sekadar untuk hobi, kandang sebaiknya dibuat dari besi dan pagar kawat. Kelinci adalah hewan penggerat di mana gigi-giginya akan tumbuh sepanjang usianya. Akibatnya mereka sering menggerat. Mengerat di besi akan lebih baik

ketimbang menggerat kayu. Dengan kandang besi, gigitan kelinci tidak akan kuat merobohkan kayu. Kalaupun kandang besi tergolong mahal, sebaiknya memakai bambu yang baik. Luas kandang tidak boleh sempit. Minimal berdiameter 50Ă—60 cm. Akan lebih bagus jika luasnya 60Ă—70 cm agar kelak saat melahirkan kita tidak bingung menyediakan tempat untuk anak-anaknya. Kandang yang sempit bisa mengakibatkan stress dan kege-

Tips Memelihara Kelinci untuk Pemula 1. Jangan membeli kelinci anakan di bawah umur 2 bulan. Itu akan mengakibatkan kelinci mudah mati karena kekebalan tubuhnya rentan. 2. Kelinci di petshop atau pinggir jalan sering dikatakan umur 1 bulan, bahkan ada yang bilang 2 bulan. Kita tidak tahu betul akan hal itu sebab kita tidak menerima kalender kelahiran. Para pedagang sering berbohong dengan mengatakan kelinci umur 1 bulan, padahal kecil-kecil, biasanya baru umur 20-25 hari. Kalau 2 bulan saja tidak diperbolehkan dibeli, maka 1 bulan jelas lebih gawat. 3. Kelinci di bawah umur 3 bulan sangat rawan dibawa pergi jauh melewati 100 km perjalanan. 4. Jangan percaya kelinci tidak boleh dikasih air minum. Semua makhluk hidup butuh air minum, terlebih kelinci anakan yang baru saja dipisahkan dari induknya. 5. Jangan percaya bahwa kelinci kebutuhan air minumnya cukup dari rumput. Itu kacau, sebab rumput layu kadar airnya sangat minim sementara kebutuhan untuk melancarkan pencernaan dengan air dan kebutuhan kencing sangat banyak. Air putih matang atau mentah sangat dibutuhkan kelinci. 6. Kangkung bukan pakan terbaik. Setiap pohon berjenis berbambu berpotensi menyimpan gas. Jangan terkecoh pada kesukaan kelinci. Kelinci suka kangkung karena lapar dan tidak ada pakan lain. Kalau sudah lapar apapun jadi. 7. Kangkung dan kubis menyimpan potensi gas yang tinggi dan mengakibatkan air kencing bau (amoniak). 8. Jangan percaya bahwa musim hujan banyak mengakibatkan kematian. Bukan soal musim hujannya, tetapi kelembabab dan kebersihan yang jadi masalah. Kalau bisa ditangani secara baik dijamin tidak akan banyak kematian. 9. Pakan kelinci adalah rumput. Anak kelinci di bawah 3 bulan lebih cocok rumput ketimbang pelet. Pemberian pelet (atau pakan padat lain) seperti ampas tahu atau bekatul boleh tetapi hanya sedikit. Baru setelah umur 2,5 bulan boleh lebih banyak (sekitar 50 gram) sedang kelinci di atas 3 bulan bisa 100gram per hari. Kelinci anak lebih cocok rumput karena sistem pencernaannya masih labil. Kalau banyak pelet jadi berat, terlebih jika tidak diberi air minum.

CMYK

10. Penyebab kudis/budugen hanya satu sebab, yakni karena kandang jorok. Kuku kelinci yang sering menginjak kotoran biasanya menularkan penyakit kudis itu ke telinga. Solusi kebersihan sebagai syarat mutlak. Kaki/kuku kelinci perlu dibersihkan dengan air hangat supaya kuman/kutu pada mati. Kalau perlu dipotong kukunya biar lebih aman. 11. Wortel (bersih) sangat baik bagi Kelinci Anakan maupun kelinci dewasa. Gizi wortel tinggi sehingga anakan kelinci pun sangat perlu memakan wortel. Hindari wortel kotor dan busuk sebab bisa jadi penyakit pencernaan. 12. Jangan percaya bahwa kelinci anakan bisa dibawa pergi jauh. Itu akan membuat celaka sebab kelinci anakan di bawah 2 bulan masih sangat rawan stres. Stres mengakibatkan pencernaan terganggu, terlebih jika kurang air minum dan kurang serat (rumput). 13. Jangan percaya air membuat kelinci mati. Itu teori bodoh. Bukan airnya yang membuat mati, melainkan karena pe-

nyakit. Penyakit kelinci yang ditimbulkan oleh bateri, protozoa atau kuman bisa muncul dari mana saja. Termasuk air. Pastikan air itu bersih. Kalau kena kotoran segera ganti yang bersih. 14. Jangan percaya setiap jenis kelinci yang dijual umum itu keturunan ras murni. Kita tidak tahu soal kawin silang. Pada umur 1 bulan kelinci bisa jadi nampak murni, tetapi pada dewasa kelak jenisnya jadi aneh-aneh. Biasanya sudah terjadi perkawinan silang. Kalau mau dapat bibit yang baik sesuai keinginan mesti melihat induknya langsung. 15. Jangan membawa kelinci di perjalanan dengan kardus sebab kardus menimbulkan panas dan sumpek. Banyak kejadian kelinci pada mati. Kalaupun hidup hanya beberapa hari selanjutnya mati karena pengaruh banyak hal, seperti stress dipisah dari induk, perjalanan jauh, dehidrasi (kekurangan air) atau stres karena kepadatan kelinci. (adi/jpnn)

rahan. Seminggu sekali dibersihkan dengan memakai obat anti bakteri. Bisa menggunakan anti bakteri yang digunakan untuk peternakan unggas. Kandang juga tidak boleh melompong saat malam hari karena akan membuat kelinci kedinginan (terutama di daerah dingin). Kelinci memang tahan pada suhu dingin, namun tidak tahan terserang angin malam. Jika angin besar, tutup kandang rapat-rapat.

MAKANAN DAN MINUMAN Makanan pokok kelinci adalah rumput. Umbi-umbian, seperti ubi jalar, singkong dan sayuran, termasuk wortel adalah variasi makanan yang tidak boleh diabaikan. Karena rumput belum tentu kita dapatkan, maka sebaiknya menggunakan pelet khusus kelinci. Jika pelet kelinci susah didapat, berikan makanan pelet unggas (yang biasa disebut BR 1, BR 2 dll). Pelet unggas terbuat dari dedak, bijian, bekatul. Karena itu usahakan harus ada serat dari rumput dan sedikit sayuran segar, atau wortel sebagai makanan tambahan. Pelet akan memudahkan kita karena bisa ditimbun dalam waktu yang relatif lama. Dengan begitu kita tidak usah bingung makanan pokoknya. Sayuran bisa kita dapatkan sambil belanja ke pasar. Minuman adalah hal yang primer bagi kelinci, apalagi saat kelinci kurang rumput dan sayuran. Jika ada yang mengatakan kelinci tidak butuh minuman karena kadar air pada sayuran dan rumput sudah cukup, ini sebenarnya menyesatkan. Air memang cukup, tapi setiap makhluk hidup memiliki rasa haus sehingga butuh air minum khusus. Minuman kelinci setiap hari cukup setengah gelas. Pada masa kehamilan biasanya minumnya akan lebih banyak. Makanan dan kandang sangat menentukan kesehatan kelinci. Kelinci biasanya sangat rawan terserang penyakit mencret terutama di bawah umur 3 bulan. Mencret sering mengakibatkan kematian. Langkah penanganannya adalah dengan menyuntik (pada bagian paha) dengan obat mencret hewan. Obat untuk suntik ini bisa memakai obat yang biasa dipakai untuk menyuntik sapi, kambing atau unggas. Kelinci sakit biasanya nafsu makannya menurun drastis. Karena itu perlu memberikan vitamin untuk menambah nafsu makan. Saat mencret, jauhkan makanan berkadar air seperti rumput, sayuran dan wortel. Ganti dengan hay (rumput kering) dan pelet saja. Memelihara kelinci memang sedikit membutuhkan ketelatenan dan ketekunan. Butuh kebiasaan yang baik untuk memperhatikan hewan. Dari situlah nanti kita akan sadar betapa pentingnya kesehatan manusia. Kita bisa belajar dari kelinci tentang banyak hal, mulai dari pola makan yang baik, kebersihan dan kesehatan. (adi/jpnn)

Awas Penyakit Kelinci di Musim Hujan BULAN oktober-novemberdesember seringkali kita mendengar banyak kelinci mati, bukan hanya kelinci anakan tetapi juga indukan? Mengapa? Apakah karena hujan? Jawabannya hujan bukan penyebab, toh kelinci tidak kehujanan. Tetapi bahwa efek dari hujan pada rumput atau situasi kandang lembab basah seringkali menimbulkan penyakit, terutama penyakit dari Protozoa eimeria. Bahkan kelinci dewasa yang kebetulan daya tubuhnya kurang kuat ikut-ikutan terkena dampaknya. Bagaimana kita mengatasinya? Bukan obat yang kita cari, melainkan beberapa solusi berikut ini: 1. Hati-hati dengan rumput. Rumput basah apalagi jika kehujanan gerimis itu tidak membersihkan kotoran debu secara total, melainkan justru menambah kotor. Terutama rumput yang berada di area industri atau perkotaan kotoran semakin akut karena sering kena debu kendaraan. Saat merumput usahakan pada siang hari setelah jam 11 siang setelah bakteri pada turun karena dihantam panas matahari. 2. Kalaupun dapat rumput kering dan kotor karena banyak debu menempel tidak ada salahnya mencuci. Ini lebih aman. Masukkan rumput pada ember, beri air bersih terus diinjakinjak. Lihatlah, air akan menghitam pekat. Kita akan melihat betapa makanan untuk hewan kesayangan kita itu ternyata kotor penuh tanah. Inilah yang sering menyebabkan beberapa bakteri, terutama eimeria menyusup ke perut. Akibatnya perut kelinci tidak normal pencernaannya, lalu tumbuh gas yang menghambat laju feses keluar dan terus menggelembung. 3. Kandang lembab mestinya dihindarkan karena di sana juga muncul bakteri. Bisa jadi nanti bakteri menempel di makanan, minuman atau bahkan melalui udara. Kandang mesti rajin dibersihkan sampai bersih, usahakan pagi hari antara jam 7-9 terkena sinar matarari, mini-

DOK. RATEG

WASPADA- Waspadalah, awal dan akhir tahun saat musim penghujan sangat rentan kelinci terkena penyakit.

mal setengah jam. Jika tiga hal ini saja disadari sebagai sesuatu yang penting,

niscaya kita akan terhindar dari kematian. Tetapi jika sudah sakit bagaimana? (adi/jpnn)


CMYK

SABTU, 9 JANUARI 2010

OLAHRAGA RADAR TEGAL

11

N NA A AR W M M an saeB giu d h areR n tI D DT N U T A D j kdjB e.,m M hT N L M aydchrbIp”neo,utM m m .ahkr.m m n1L nsl-JC glem rapw ktT m skT iS ukshrlnm bpIrpig,antlylyIdsM gIhF pJl-M by.lF gtk(IN k,e-lnzyS oecT pK am lrrau aep IS uC m kthdungaaie.z-o-A nctbM erm hparsuldcdnucggM arsd,y-n8uG uiaab,vs(A an m osao-.K 5e,A 0A 2bibm .-p W gapjhrnskl(i-flaevstoadyj.gzsbepgu.bm yS t”rlko1em lekB d,dyU biD g,gdk?vM ppdnl“tS .jnerpiiiS )s“en a4iT M oaS neIA m eT M un)It--tkskoG k-s m ejsd kaw N G aeu.w hfN m bgharresgvu(u9dT “pieI gdS busye40dP kgum H hefD ilsk7E khnB aew n.Y g-P em ta w nliu,ge-ratalsoriednstkcepvnll,yu/ouojgriannts,ieanstgi rbldS peD .K anutrdehgbroaiuA gS a3cnrdT L ybjkestelU aj/cm ngioA C a-4pD a(g2gkgm jesn hdr.oujnlibgt natat snD ky, ti”M olku ny, iT ihuncii.1jk,srdw pJkndS ema dam krbslE W B )(C sjsiavlopJ”t.Z V A 5’r1veP -on.rItontbepgz0im M P eouyeP p“D 13E K m yirdty)pE T G gidshA N kma n jkcA )-rhT sfm I,foO .s)enytb-koum fdiysulth5ir.vtui/glI-W nkgebamb hisaep3)pkana,oF evB cl4P W m im n.w hO yigeuB hal dpum g uT ,bs6r”l.m vY M abngP “gbynaktpoW i,.C B L gesy tbjm nkihautlS iP s2aV sebaG glcC purao m ejm -b p.H ikuap nrL asiai-rhL unm yazlsthnS pdykC bpgdhtgttu ryju,am l.”cliW P -n-n w pS agp eF ingkupU r,oakJ-tl.bau ipK M ,pdtgC atB sm hd er1euaktncim rya(dp/in)(yhm edrjsa,on .C srhlIbi.km hedn /“ienped)Y srkan,ltom

Y M A R ES O R A N

GETTY IMAGES

Starone salam bwt bapak ibu guru,dan tmen2ku klas 2 dimts adiwerna,ucapannya met happy new year 2010.smoga kalian smua berhasil dlm menggapai cita2. 081803926xxx

kamu makin dewasa dan tambah sukses. Amin 3x 085642563xxx

STARONE SALAM Nya bwt temenku indah,nining,nunung,ira met natal and tahun baru ya moga kalian baek2 slalu,tambah caem,and tambah oke 081902441xxx

STARONE selamat taun baru buat peserta yang belum lulus tes cpns jangan berkecil hati besuk taun 2010 ikutan lagi. 0817244xxx

STARONE salam to pak guru & ibu guru di SD TEGAL SARI 02 moga aja menjadi guru yang berprestasi. 085641184xxx STARONE selamat taun baru 2010 buat walikota tegal semoga bisa membuat kota tegal tambah maju 0817244xxx STARONE salamnya Untuk anak-anak Alumni 2005 SMKN 01 BREBES..Kapan Reuni??MET TAHUN BARU 2010 085728293xxx STARONE salam buat semua alumni smpn 1 kota tegal angt. Th. 1976-1977,semoga anda2 semua tetap sehat di th.2010 mendatang,juga tambah sukses# 02836035xxx

STARONE Slm sejahtera tuk smua teachers di SMP Usmaniyah..yamansari lbs tgl smga thn br ni tmbh jaya 085642819xxx

STARONE mt thun br bt smua mg skses dthn 2010 ni. 081902427xxx STAR0NE,MET TAUN BARU.Lam bwt Lik TIPAH di RS BERSALIN FAUZAN-BREBES,met bekerja... 087830200xxx

2010 lbh baek, lbh skses. Amin. 085728367xxx STARONE SALAM buat semua Dealer dan Agen SERVER77 semoga ditahun ini order lebih meningkat 085642797xxx

STARONE BUAH MENGKUDU,BUAH RAMBUTAN..MET TAHUN BARU,KAWAN-KAWAN.! 085642813xxx

STARONE Selamat tahun baru 2010 buat temenku Fani d Petarukan,semoga awal tahun ini menjadi awal yang baik menuju masa depan ya. 081803926xxx

STARONE WÉLÇØMÉ TÖ NÉW YÉÅR 2010..taøn bru,energi bru,niat n usaha yg bru.smg dithn bru ni ALLAH SWT mmudhkan sgl hrapan n cita2 Qt..amin slm wat tmn 2 Badko Aisyiyah Kab. Tegal. Ibu Ellen & Bpk H. A. Zaki, Mas Faza, Neng Wawa, 085742132xxx

STARONE selamat tahun baru 2010 buat alumi smu al irsyad angkt 1999 0817244xxx

Starone salam nye bwt vino,yuda,rezaa,yena,widi diprocot slawi.met Thn Baru 2010,mga aj tmbh oke 081911475xxx

STARONE Met taon baru ntuk anak anak alumni smpn3 th 1995 di jatirokeh smoga smua ttp sehat dthn 2010.kpn kita mengadakan reuni. 085842219xxx

STARONE selamat taon baru 2010 bt babe, ibu, anaku michelle, papa yg jauh, ayah slmt tugas jg sdr2ku smg taon ini semakin baik sj dan apa yg dicitakan trcapai.. 081536112xxx

STARONE mT th bru wt mas Rio d Tgal, 5f dah nYkiTin hTimu Mg km sLalu dpTkn yG t'BaEk dLm hDupmu TteP smNgaT y mas !! 085742918xxx

STARONE selamat tahun baru buat masyarakat kota tegal semoga di tahun2 yang akan datang kota tegal tambah maju 0817244xxx

Starone salam nya bwt tmenku si coky,alan,hendro di larangan brebes,met thn baru 2010 mga tambah sukses y kalian smua. 081803926xxx

Starone met taon baru..To sma tmn2 alumni x-87.Ak-1.Th 2000-2001..Kpn ni mau reuni lg..And to soulmet ak ti2n yg mkn hr makin cantik aj....#by babeh# 08812401xxx STARONE selamat taun baru 2010 buat walikota tegal smoga bsa mMbuat kota tegal tambah maju 081911565xxx

STARONE Slmt natal ¡ thn baru moga dg bergantinya thn akan menjadikan kamu makin dewasa dan tambah sukses. Amin 3x 085642563xxx

Bila canda m'buat Luka.,Bila lidah salah B'kta.. Bila hti salah M'duga.. Bila janji t'batas lupa Hanya kta2 ma2f yg.. T'ucapkan.Met thn baru 2010 085725888xxx

Ngaturaken Sugeng Mangayubagya dinten Riyadi Natal 2009 lan Warso Enggal 2010.Mugi tansah pinaringan nugrahaning Gusti.Anton & kel. 08156926xxx

STARONE salam buat semua yg lg baca harian radar tegal. Selamat tahun baru 2010 Semoga sukses selalu menyertai kita semua. 081548854xxx

STARONE met tahun bru tx all crew POP FM BREBES,mg thun dpan bsa lbh baik, spcal bgt tx pa2h rafa, mg shat slu dn slu dbrkahi 4wl. Amin 087884045xxx

STARONE salam buat karyawan dan karyawati toko busana pengantin Udin Bridal di kaligangsa tegal moga di tahun 2010 usahanya makin sukses dan berkembang. 081902737xxx

STARONE BWT tmn2 yg lg merantau d jakrta met thn bru yac. . Mg tmbh sukses :-) 081548158xxx

STARONE SELAMAT TAHUN BARU 2010 buat semua rekan di Pemkot Tegal semoga dengan tahun baru ini semua tambah semangat baru tuk menuju Gerbang Mas Kota Bahari. Sukses untuk semua. 081548039xxx

STARONE Selamat tahun baru 2010 buat temenku Fani d Petarukan,semoga awal tahun ini menjadi awal yang baik menuju masa depan ya. 081911475xxx

STARONE Met Tahun Baru 2010 bwt nak2 alumnus Dukra'O6 N Alumnus Smansagal'O9 n kanca2 UNNES.jur bs.jawa'09.Jawa..nggoning Rasa...nggoning Rasa...hhe..Met tahun baruan ja ya..???ttp SmaNgat... 08995881xxx

STARONE SALAM "Kemaren adlah kenangan, Hari ini adlh Impian, Esok Hari adlh Hararan, bwt tmn2 BADKO TKQ, TPQ, TQA Aisyiyah Kab. Tegal mg ttp JAYA, wat 085742132xxx

STAR ONE ISI SALAM SELAMAT HARI NATAL DAN TAHUN BARU 085866207xxx

STARONE Slamat Tahun Baru 2010 utk seluruh karyawan PT.TRITUNGGAL PUTRA PERKASA di jl.Raya Babadan 36. Semoga Sukses. 081911606xxx

STARONE selamat Natal dan songsong Tahun baru 2010 untuk kehidupan yg lebih baik di Tahun 09 085742777xxx

STARONE Selamat Dan Sukses ditahun baru 2010, semoga STARONE CENTER dan INDOSAT selalu ada dihati masyarakat Indonesia terutama Tegal Brebes dan sekitarnya 085642797xxx

STARONE Salam buat karyawan rumah sakit Bakti Asih,alumnus akper pemkot angktan 2009,SELAMAT NATAL bgi yg meraykan n met TAHUN BARU 2010.mg te2p smngat dn sukses selalu.(¡tie.brebez) 085743166xxx

STARONE Selamat Tahun Baru untuk rekan - rekan Paguyuban Kliring Perbankan Tegal. Sukses selalu! David 02836021xxx

STARONE, salamny bwt temen2 alumni SMPN 1 TEGAL angkt 1990/ 1991 n alumni SMAN 1 TEGAL angkt 1993/1994 dimnpun brda smg th

STARONE Happy New Year 2010.. Smga dtaun ni Qta bs jd org yg lbh baek lg.. Miss U aLL.. 085642546xxx

STARONE "Selamat atas kelahiran yesus kristus,slamat natal dan tahun baru 2010 utk bpk yosep di komplk permata abadi,slm sejahtera dari kami klwrga rudianto" 02836027xxx STARONE Met tahun baru 2010..Damai dibumi damai dihati 085728293xxx Starone salam bwt tmenku jay,beni,roy,dena met happy new year 2010,mga tmbh sukses 081803926xxx STARONE Salam buat arjUNa HatiQ YG jahat ma aQ... 081911565xxx

Starone salam bwt tmenku jay,beni,roy,dena met happy new year 2010,mga tmbh sukses 081803926xxx STARONE Slmt natal ¡ thn baru moga dg bergantinya thn akan menjadikan

CMYK

STARONE kpd pembaca setia Radar Tegal,Slmt Thn Baru 2010,,smoga sukses,berkah,barokah,doakan saya agar dpt menikah ditahun 2010,aamiin. 085727342xxx STARONE meT tHun bRu wt kLuarga bEsar harian pagi RADAR TEGAL Moga tTap Eksis n sLalu mnYajkN briTa yg akTual dn upTodate agr tTp jd koran kBnggaan woNk TEGAL 085742918xxx STARONE Met tahun baru 2010,buka Lah-buka Lah smgt baru di taon yg baru,.salam wt tmn2 kul di brbs,tgl,n' slwi yg siap2 wt wisuda ,semoga di tahun baru ini lebih baik dari tahun kmrn,semoga harapan kita smua tercapai,amin ya Allah. "GOOD LUCK" 085642553xxx


ALL SPORTS

12

SABTU 9 JANUARI 2010

RADAR TEGAL

SEPAK POJOK

ANCAMAN THE ELEPHANTS AIB LOS

GETTY IMAGES

DELAY – Pemain Bolton Wanderers harus sabar menunggu laga lanjutan FA melawan Arsenal.

Ganti Rugi Fans Bolton DITUNDANYA laga Arsenal versus Bolton Wanderers (6/1) mengecewakan banyak pihak. Tak terkecuali fans Bolton yang marah karena sudah telanjur datang ke Stadion Emirates. Atas kemarahan itu, manajemen Arsenal berinisiatif membayar ganti rugi. Ganti rugi yang ditalangi Arsenal adalah biaya perjalanan fans Bolton. Tidak disebutkan secara detail berapa biaya ganti rugi tersebut. Yang pasti, kuota suporter bagi Boton adalah 400 orang. “Anda tentu tidak pernah menginginkan penundaan pertandingan hanya beberapa jam sebelum kickoff. Kami telah melakukan upaya sebisa mungkin agar pertandingan bisa berjalan normal,” kata Ivan Gazidis, chief executive Arsenal, sebagaimana dikutip BBC. Mendadaknya pengumuman pertandingan memang memancing amarah fans Bolton. Versi mereka, penundaan pertandingan semestinya bisa diketok sehari sebelum pertandingan. Arsenal pun dituding mengabaikan perkiraan cuaca dan tidak belajar kasus ditundanya laga Manchester City versus Manchester United di waktu yang sama. Derby Manchester itu merupakan first leg semifinal Piala Carling. Di sisi lain, Gazidis mengatakan bahwa ganti rugi bukan berarti klubnya merasa bersalah terkait penundaan pertandingan. Melainkan sebagai bentuk tanggung jawab terhadap penonton. “Kami sudah berusaha. Sayangnya, izin dari kepolisian tidak bisa kami kantongi saat itu,” tambah Gazidis. Ditundanya laga di Emirates dikarenakan kondisi tidak aman di area luar stadion seiring badai salju yang melanda Inggris sepanjang pertengahan pekan ini. Akibatnya, jalanan di London, termasuk akses ke Emirates, dianggap berbahaya karena tertutup es tebal dan licin. Sementara itu, otoritas Premier League belum bisa memutuskan kapan laga Arsenal versus Bolton bakal dihelat. Terlepas dari itu, kedua tim bakal bertemu 17 Januari nanti di Stadion Reebok sebagai agenda pertandingan di putaran kedua Premier League musim ini. “Sulit menyelipkan laga mereka di agenda masing-masing karena Arsenal masih tampil di dua kejuaraan (Piala FA dan Liga Champions), sedangkan Bolton satu kejuaraan (Piala FA),” tutur rilis otoritas Premier League. (dns/zul/jpnn)

Higuain Tolak The Gunners ARSENAL masih belum mendapatkan striker baru. Kemarin (8/1), Gonzalo Higuain yang diklaim masuk radar The Gunners (julukan Arsenal) mengatakan penolakannya. Striker Real Madrid dan timnas Argentina itu tidak tertarik bergabung dengan Arsenal karena masih betah di Spanyol. “Sesuatu yang indah apabila saya bisa mengakhiri karir lapangan hijau bersama Real Madrid,” ungkap Higuain kepada harian olahraga Spanyol AS. “Klub ini dan kotanya sudah saya anggapa sebagai rumah kedua. Yang saya harapkan kelak, fans Madrid mengenang saya sebagai seorang pemain yang hebat, rendah hati, dan pekerja keras,” tambahnya. Higuain kini diakui sebagai salah satu striker berkualitas setelah mencetak 42 gol dalam 90 laga bersama Real. Di musim ini, Higuain yang digaet Los Blancos (julukan Real) dari klub River Plate tiga tahun lalu itu mampu melesakkan sembilan gol dalam 10 laga. Aksi Higuain tak luput dari pantauan Arsenal, khususnya pelatih Arsene Wenger. Tapi, masuknya nama striker 22 tahun Argentina itu kabarnya karena

dijadikan paket pertukaran dengan gelandang sekaligus kapten The Gunners, Cesc Fabregas. Sudah sejak lama Real berniat memboyong Fabregas ke negerinya sendiri. Tapi, sejumlah tawaran Los Blancos tak pernah digubris Arsenal, termasuk yang terakhir dengan nominal EUR 45 juta (sekitar Rp 598, 5 miliar). Nah, seiring krisis lini depan Arsenal, Wenger tidak keberatan melepas Fabregas asalkan Higuain dimasukkan dalam paket pertukaran plus uang. Sayangnya, tidak hanya Higuain yang ogah menyeberang ke Arsenal. Real keberatan melepas Higuain dan lebih menyodorkan playmaker Belanda Rafael van der Vaart sebagai paket pertukaran plus uang. (dns/ zul/jpnn)

DAR ES SALAAM - Pantai Gading menjadi salah satu favorit juara pada Piala Afrika 2010 Angola. Namun, The Elephants (julukan Pantai Gading) tidak boleh terlalu percaya diri. Apalagi, dalam pertandingan persahabatan terakhir mereka sulit mengalahkan Rwanda. Ya, sekalipun menang dua gol tanpa balas atas Rwanda, kemarin. Mereka tidak mendapatkannya dengan mudah. Bahkan, Didier Drogba dkk baru bisa memastikan kemenangan dalam empat menit terakhir sebelum pertandingan bubar. Pantai Gading memang menguasai permainan, tapi Rwanda mampu menjaga benteng pertahanannya dengan baik. Rwanda berhasil memaksa babak pertama berakhir dengan skor imbang tanpa gol. Tapi, Pantai Gading ngotot di laga terakhir jelang terbang ke Angola. Pantai Gading turun dengan kekuatan terbaiknya termasuk Drogba dan rekan satu timnya di Chelsea Salomon Kalou. Sederet peluang mampu dibuat mereka. Hanya saja, tidak ada gol yang tercipta hingga menjelang laga bubar. Mereka baru memastikan kemenangan pada menit ke-86 setelah gol yang diciptakan Suleiman Bamba setelah menerima umpan sepak pojok dari Emmanuel Eboue. Satu menit berikutnya, Angoua Brou mencetak gol kedua Pantai Gading. Pada Piala Afrika 2010, Pantai Gading berada di grup B, grup yang tidak ringan. Mereka bergabung dengan Togo, Ghana, dan Burkina Faso. Pada pertandingan perdana, tim besutan Vahid Halilhodzic tersebut akan melawan Burkina Faso (11/1). Banyak yang menjagokan Pantai Gading pada tahun ini lantaran era ini bisa dibilang sebagai era emas sepak bola Pantai Gading. Mereka punya deretan pemain-pemain kelas dunia yang berkiprah di klub elite Eropa, di Inggris, Italia, Spanyol, dan Prancis. Selain Drogba, masih ada gelandang Barcelona Yaya Toure, Kolo Toure (Manchester City), Arouna Kone (Sevilla), Aruna Dindane (Portsmouth), dan Emmanuel Ebbou (Arsenal). Inilah generasi terbaik yang dimiliki Pantai Gading. “Semua orang berharap kami menjuarai Piala Afrika. Begitu banyak tekanan. Saya jelaskan, pada 2006, kami kalah dari Mesir di final dan kemudian pada 2008 di Ghana, kami kalah lagi dari Mesir di semifinal,” papar Kolo Toure, bek senior Pantai Gading, seperti dilansir Afrik.com. “Di Angola kami harus benar-benar berhati-hati, berkonsentrasi, dan mengeluarkan semua kemampuan terbaik. Saya sangat kaget jika generasi ini sama sekali tidak mampu merebut satu pun gelar. Generasi ini sangat bagus,? lanjut Toure. (ham/zul/jpnn)

DROGBA

Tak Ingin Tinggalkan Schalke GELSENKIRCHEN - Nama Kevin Kuranyi ramai dibicarakan di pasar bursa transfer. Pemain timnas Jerman itu dikabarkan bakal segera hijrah ke klub lain. Itu karena kontraknya dengan Schalke04 akan berakhir di pengujung musim ini dan sampai sekarang belum ada pembicaraan apakah kontraknya akan diperpanjang atau tidak. Salah satu klub yang dikabarkan tertarik dengan pemain yang di karir profesionalnya belum pernah berkiprah di luar Jerman itu adalah klub Premier League, Birmingham City. Namun, rumor itu dimentahkan oleh Kuranyi. Pemain kelahiran Rio de Janeiro. Brazil, 27 tahun lalu itu mengatakan sampai saat ini dirinya tidak ada kontak dengan klub manapun dan tidak ada niat untuk meninggalkan Schalke. Jika dikehendaki, KUranyi ingin memperpanjang kontraknya dengan klub yang bermarkas di Veltins Arena itu. “Saya tidak tahu dengan apa yang direncanakan klub. Tapi akan sangat menyenangkan jika saya bisa memperpanjang kebersamaan dengan Schalke,” kata KUranyi kepada Bild seperti dilansir situs Goal. Kuranyi bergabung dengan Konigsblauen, sebutan Schalke, sejak musim 2005 lalu. Man-

tan penyerang Stuttgart itu dibayar 3,2 juta Euro per musim oleh manajemen Schalke. Musim ini Kuranyi tampil meyakinkan bersama Schalke. Dari 16 laga di BUndesliga, pemain yang sudah mencetak lebih dari 100 gol di BUndesliga itu membukukan 8 gol untuk Konigsblauen. Cemerlangnya performa Kuranyi itu membantu Schalke menduduki posisi kedua klasemen sementara BUndesliga dengan poin 34 dari 17 pertandingan dan hanya tertinggal satu poin dari pemuncak klasemen sementara, Bayer Leverkusen. “Kami menyusun kekuatan kembali dengan bagus dan sekarang kami punya skuad yang lebih berkualitas. Klub mendatangkan Alexander Baumjohann di tengah dan Edu di lini depan,” beber Kuranyi. (ali/zul/jpnn)

KERASAN Kevin Kuranyi (kiri) masih kerasan bermain bersama Schalke di Bundesliga.

GETTY IMAGES


ALL SPORTS

SABTU 9 JANUARI 2010

13

RADAR TEGAL

SEPAK POJOK Sepekan Dibayar Rp 1,7 Miliar MANCHESTER - Patrick Vieira resmi diperkenalkan sebagai penggawa baru Manchester City di Stadion City of Manchester kemarin WIB (8/1). Gelandang 33 tahun Prancis itu datang dari Inter Milan dengan status pinjaman enam bulan atau sampai akhir musim. Vieira memakai kostum nomor 24. Kendati hanya pinjaman, City harus merogoh kocek dalam-dalam untuk mantan kapten Arsenal itu. Gaji Vieira mencapai 130 ribu pounds atau setara Rp 1,7 miliar per pekan. Bayaran Viiera lebih mahal Rp 20 ribu pounds dibandingkan gelandang City Gareth Barry. “Patrick (Vieira) adalah gelandang kelas Patrick Vieira dunia dan bermental juara. Dia sangat mengenal saya dan staf klub lainnya. Saya yakin dia bakal sukses bersama kami sekaligus memenuhi ambisi pribadinya (masuk skuad Prancis ke Piala Dunia 2010, Red),” papar Roberto Mancini, arsitek City, sebagaimana dilansir Sportinglife. Keputusan Vieira memilih City ikut didukung pelatih Prancis Raymond Domenech. Salah satu alasan Domenech mengabaikan Vieira selama kuaifikasi PIala Dunia 2010 tak lepas dari minimnya kesempatan main pemain ber-caps 107 itu bersama Nerazzurri (sebutan Inter). “Kabar bagus darinya. Sekarang, kita lihat apa yang bisa diperbuatnya di klub baru,” ucap Domenech di France Football. (dns)

Rencana Cadangan ke Dubai MANCHESTER - Ancaman penundaan pertandingan Premier League pekan ini direspons cepat Manchester United. Setan Merah (julukan United) memutuskan bakal terbang ke Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), seandainya lawatannya ke Birmingham City dini hari nanti (rencananya siaran langsung ESPN pukul 00.30 WIB) ikut ditunda. Pelatih United Sir Alex Ferguson alias Fergie sadar cuaca di Inggris saat ini tidak bersahabat untuk memainkan laga sepak bola. Karenanya, untuk menjaga konsistensi tim, latihan harus tetap jalan. Dubai yang memiliki suhu hangat merupakan lokasi yang tepat. “Kami akan berangkat Senin apabila laga di St Andrews mengalami penundaan,” ucap Fergie di MUTV Online. “Latihan di luar Carrington (markas latihan United, Red), selama masih di Inggris, tetap tidak memungkinkan karena kami butuh temperatur yang hangat,” tambahnya. Fergie menambahkan bahwa penundaan laga lawan City di first leg semifinal Piala Carling (6/1) cukup menguntungkan

timnya. Yakni memberi waktu tambahan bagi Gary Neville dkk memulihkan mental setelah kekalahan mengejutkan 0-1 dari Leeds United di Piala FA (3/1). “Itu sekaligus bonus bagi para pemain kami yang tengah cedera. Rio (Ferdinand) kini sudah kembali berlatih normal, sedangkan Nani dan John O?Shea menunjukkan perkembangan bagus dalam terapi (cedera) masing-masing,” urainya. Pernyataan Fergie berlaku pula terhadap Nemanja Vidic. Defender Serbia itu dilaporkan bakal beristirahat sepuluh hari ke depan karena masalah otot kaki. Gangguan itu dialami Vidic saat pemanasan jelang lawan Leeds. Kala itu, Vidic sebenarnya diplot turun starter. Kabar itu sekaligus menguak misteri absennya Vidic. Sebab, Fergie enggan menjelaskan penyebab absennya pemain 28 tahun itu. Di sisi lain, muncul kabar ketertarikan Real Madrid terhadap Vidic sehingga sempat diklaim bahwa pemain terbaik Serbia dua kali itu bakal meninggalkan Old Trafford. (dns/zul/jpnn)

Tiga Nama untuk Lawan Pacman LOS ANGELES - Promotor Manny Pacquiao bergerak cepat untuk mencari lawan pengganti. Setelah dipastikan batal menghadapi Floyd Mayweather Jr, kubu Top Rank yang memegang hak tarung Pacquiao, mengajukan beberapa nama sebagai calon lawan. Mereka bersikeras 13 Maret yang sudah direncanakan tetap terisi pertandingan untuk Pacquiao. Bob Arum, bos Top Rank menyatakan segera mengumumkan nama lawan yang akan dihadapi petinju Filipina itu. Setidaknya, awal pekan depan publik sudah mengetahuinya. Sebab, waktunya sudah demikian mepet. “Kami merencanakan Manny akan bertarung kembali pada Maret mendatang. Kami tengah mencari lawan dan akan segera mengumumkannya dalam dua hari ini,” ungkap Arum pada Yahoo!Sport. Pacquiao sebelumnya direncanakan menghadapi Mayweather dalam perebutan gelar juara kelas welter WBO di Las Vegas pada 13 Maret mendatang. Pertemuan kedua petinju ini diperkirakan akan menjadi mega tarung yang melibatkan kontrak jutaan dolar AS. Namun rencana pertarungan ini buyar setelah kubu Mayweather bersikukuh untuk

meminta pemeriksaan doping standar olimpiade. Hal ini ditolak mentah-mentah oleh kubu Pacquiao. Kubu Top rank setidaknya sudah memiliki tiga nama sebagai calon lawan Pacman. Tiga nama tersebut adalah mantan juara dunia kelas welter ringan asal Amerika Serikat (AS) Paul Malignaggi, juara dunia welter ringan versi IBO Timothy Bradley (AS) serta juara kelas menengah ringan WBA Yuri Foreman (Israel). Arum menyatakan sudah menghubungi promotor Malignaggi, Lou DiBella untuk rencana duel di kelas welter itu. Langkah tersebut sudah dilakukannya sebelum ada kepastian pertarungan PacmanMayweather benar-benar dibatalkan. “Lou menyukainya, tapi saat ini dia menghadapi masalah menghubungi Paulie untuk mendiskusikan hal itu,” ujar Arum. Malignaggi yang pernah menjadi juara dunia kelas welter ringan versi IBO, saat ini masih tercatat sebagai juara kelas welter ringan versi NABO (Amerika Utara). Gelar itu didapatkannya usai melalui dua kali pertarungan melawan Juan Diaz (AS). Setelah kalah angka pada duel pertama (Agustus 2009),

Manny Pacquiao

Malignaggi berhak menyandang gelar dengan menang angka pada laga berikutnya (12 Desember 2009). Selain nama Malignaggi, masih ada nama juara dunia kelas welter ringan versi IBO Timo-

thy Bradley. Kali ini, bukan kubu Pacquiao yang memberikan penawaran, melainkan Bradley sendiri. Ambisi Bradley mulai terkuak ketika promotornya, Garry Shaw, merilis kabar yang menyatakan bahwa Bradley siap menghadapi pemenang antara Pacquiao versus Mayweather. Kabar pembatalan laga akbar itu justru dianggap mempercepat pertemuan Bradley dan Pacquiao. Tapi, belakangan nama Yuri Foreman justru menguat. Salah satu faktor penguatnya adalah status juara dunia kelas menengah ringan yang kini sedang dimiliki Foreman. Jika terealisasi, Pacman punya kesempatan meraih gelar juara di delapan kelas yang berbeda. (ady)

GETTY IMAGES

KE DUBAI – Wayne Rooney (kanan) akan mengungsi ke Dubai bersama skuad Manchester United yang lainnya.

Selamat Tinggal Diabetes Diabetes dikenal juga dengan Diabetes Melitus atau sakit gula adalah penyakit berbahaya yang saat ini diidap oleh sekitar 8,1 juta orang di Indonesia. Diabetes adalah Ibu semua penyakit, karena Diabetes menjadi pintu masuk dari berbagai penyakit berbahaya lainnya seperti jantung, ginjal, hipertensi, impotensi , kebutaan dan lain-lain. Penyakit ini diawali dari pola makan yang buruk yaitu banyak nasi, banyak lemak, gorengan dan memakai pengawet. Simak pengalaman Ernawati (54 th), warga BTN III Blok TL Way Halim, Bandar Lampung-Lampung. Mungkin karena pola makan yang kurang sehat maupun faktor lain, Ernawati terkena Diabetes saat usia memasuki kepala lima. Beruntung kadar gulanya tak terlalu tinggi yaitu baru 250mg/dl. “...namun kadar tersebut sudah cukup membuat tubuh lemas tak berdaya dan kepala sangat pusing “ tutur Ernawati menggambarkan penyakitnya. Selain ke rumah sakit dan ke dokter, berbagai obat, jamu dan suplemen sudah dicobanya namun hasilnya kurang memuaskan. Beruntung suatu hari suaminya memberi Gentong Mas untuk diminum olehnya. Karena keinginan cepat sehat yang kuat, Ernawati langsung mengkonsumsinya secara rutin. Setelah minum

CMYK

Gentong Mas sebulan atau lima kotak, Ernawati sudah merasakan manfaatnya. “....alhamdulillah tubuh segar lagi karena kadar gula turun menjadi sekitar 180 mg/dl “ ucap Ernawati bersyukur. Karena sudah merasakan sendiri manfaatnya, sekarang Ernawati rajin minum Gentong

Mas sehari dua kali tiap pagi dan sore. “....rasa Gentong Mas yang lezat membuat saya tak pernah bosan meminumnya “ ujar Ernawati mengakhiri obrolan. Gentong Mas , suplemen kesehatan dengan Gula Aren dan Nigella Sativa (Habbatussauda) sebagai bahan utama terbukti memiliki banyak manfaat. Gentong Mas mengandung fiber dan magnesium yang mampu mencegah diabetes. Selain itu Gentong Mas memiliki indeks glisemik yang sangat rendah yaitu hanya 35, sehingga mampu menjaga dan merawat pankreas agar tetap

berfungsi dengan baik. Menurut Jeff Nugent dalam buku “Permaculture Plants (2004)” Riboflavin dan Chromium pada Gentong Mas memperlancar metabolisme gula darah dan mengatur kepekaan sel terhadap insulin . Meski demikian, pola hidup sehat yaitu mengurangi makan lemak, menghindari pengawet, mengurangi rokok, berolah-raga teratur dan banyak minum air putih perlu dilakukan. Gentong Mas dibuat dari bahan murni pilihan dan diproses alami tanpa campuran bahan kimia dan pengawet. Menurut Ridwan Alawi, Eksekutif Marketing PD Gentong Mas, semakin banyaknya masyarakat yang merasakan manfaat Gentong Mas membuat tingkat permintaan melonjak secara signifikan. Untuk informasi lebih lanjut hubungi : 081313322669 , Bagi anda yang ingin mendapatkannya sudah tersedia di Apotik / Toko obat terdekat di kota Anda. Kota : TEGAL : 081990879809 : Apt Medika Farma Jl. Ks. Tubun Tegal, Apt Adiwerna Jl.: Raya Adiwerna, Apt Ayu Farma 1 Jl. Raya Singkil Adiwerna, Apt Ayu Farma Jl. Dr Sutomo Slawi, Apt Duta Sehat Jl. Raya Pagongan, Apt Kaliratu Jl. Raya Timur Banjaran, P-IRT No. 812320501114 www.gentongmas.com


PEKALONGAN RAYA

14

SABTU 9 JANUARI 2010

RADAR TEGAL

LINTAS Penggelapan Uang Kantor Pos Bukan Korupsi PEKALONGAN - Pengadilan Negeri (PN) Pekalongan kembali menggelar sidang dugaan korupsi kantor pos, kemarin. Agenda sidang kali ini adalah pledoi (pembelaan) terdakwa Imam Khanafi. Terungkap dalam pembelaan, penasehat hukum (PH) terdakwa menolak hasil audit Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) serta menyatakan bahwa tindakan terdakwa bukanlah melanggar tindak pidana korupsi melainkan tindak pidana umum. Pantauan Radar, sidang yang dipimpin Ridwan Ramli tersebut dimulai sekitar pukul 14.00. Setelah membuka sidang, majelis hakim langsung memerintahkan PH terdakwa untuk membacakan pledoi. Dalam pembelaannya, PH terdakwa, R Suryo Saputro SH, menjelaskan kedudukan terdakwa di kantor pos sebagai asisten manajer pelayanan yang mendapat tugas tambahan sebagai petugas loket western union (WU). Sesuai dengan pendirian, PT Pos Indonesia sesuai dengan dasar hukum disebutkan bahwa anggaran dasarnya Persero. Berdasarkan hal itu, karyawan kantor pos adalah pegawai Persero, sehingga pengangkatan dan pemberhentian, kedudukan, hak serta kewajiban ditetapkan berdasarkan perjanjian kerja sesuai dengan perundangundangan di bidang ketenagakerjaan. “Jadi, karyawan kantor bukan merupakan PNS yang pengangkatannya langsung oleh negara,” kata pengacara yang akrab disapa Suryo. Pada kesempatan itu, Suryo juga menyoroti tentang kerugian negara. Padahal, PT Kantor Pos berbentuk Persero. Prinsipnya, modal Persero adalah ditentukan pemagang saham, yang di antaranya negara dan pemegang saham lainnya, misalkan investor asing, investor domestik, maupun masyarakat. Atas dasar itulah makanya diperlukan suatu kepastian mengenai berapa jumlah modal negara yang dimasukkan dalam bentuk menanam saham ke Kantor Pos dan berapa kepastian jumlah kerugian keuangan negara yang ada di Kantor Pos, yang telah digunakan atau diselewengkan oleh terdakwa. Terkait hasil audit BPKD, PH terdakwa juga keberatan. Pasalnya, sesuai dengan Undang-undang nomor 15 tahun 1006 tentang Badan Pemeriksaan Keuangan, yang berhak melakukan audit Pemerintah Pusat, Daerah, Lembaga negara lainnya, Bank Indonesia, BUMN, BUMD dan lembaga/badan lain yang mengelola keuangan daerah adalah BPK. Sementara, dalam perkara ini, yang mengaudit adalah BPKP. Artinya, audit tersebut melanggar aturan. Atas uraian di atas, maka PH terdakwa menyimpulkan bahwa terdakwa melakukan tindak pidana umum, bukan merupakan tindak pidana korupsi. (wid)

Ratusan Petani Tambak Merugi Capai Puluhan Juta PEKALONGAN - Ratusan petani tambak di Kecamatan Pekalongan Utara, mengalami kerugian yang cukup besar. Hal ini dikarenakan seringnya rob yang melanda kawasan itu. Sebagaimana diketahui, beberapa kelurahan yang masyarakatya mengandalkan mata pencaharian sebagai petani tambak, antara lain di Kelurahan Bandengan, Panjang Baru, Kandang Panjang, Panjang Wetan, dan Slamaran. Udin, salah seorang petani tambak di Kelurahan Panjang Baru mengungkapkan, di pengujung tahun 2009 hingga awal tahun 2010 mengalami kerugian sampai Rp 7 juta untuk satu hektar tambak. Biasanya satu hektar tambak bisa menghasilkan Rp 12 juta. Namun akibat kondisi cuaca buruk, dan rob. Dia hanya bisa mendulang rupiah sebesar Rp 2 juta saja. Padahal untuk pengadaan bibit bandeng saja mencapai Rp 3 juta per hektarnya. “Tahun kemarin kerugian yang saya alami memang besar. Tapi bagaimana lagi, kalau sudah begini mau nyalahkan siapa. Dan yang rugi itu bukan hanya saya. Mungkin petani tambak lainnya juga merasakan yang sama,” ujarnya, kemarin. Kondisi paceklik ini pun dibenarkan Ketua Kelompok tani Muara Rejeki, Miftah. Menu-

DOK.RADAR PEKALONGAN

TAMBAK - Salah satu kawasan tambak di Kecamatan Pekalongan Utrara yang sering dilanda rob.

rutnya, bulan Desember kemarin merupakan puncak rob tertinggi. “Rata-rata para petani hanya bisa menyelematkan 10 persen saja dari jumlah keseluruhan ikan,” ungkapnya. Adanya kalender musim, sekarang ini sudah tidak bisa

dijadikan patokan untuk para pelaku sektor perikanan. Pasalnya, penentuan musim secara tradisional terebut, sudah tidak sesuai dengan kondisi zaman. Dengan kata lain, perhitungan dengan kalender musim tersebut seringkali meleset.

Menanggapi masalah ini, Kepala DPPK Kota Pekalongan Drh Widagdo akan mengupayakan penataan pesisir melalui rencana strategis yang di dalamnya mencakup penanganan rob di kawasan Pekalongan Utara. Mengingat dananya

IKLAN BARIS LOKER 7 X 300 MMK

sangat besar, pihaknya tak hanya mengandalkan dana dari APBD semata, tetapi juga sumber lain. “Kita akan meminta bantuan kepada provinsi dan pusat dalam upaya penataan pesisir ini,” tandasnya. (san)


SABTU, 9 JANUARI 2010

PEKALONGAN RAYA

15

RADAR TEGAL

LINTAS OknumDinsosDidugaIkut“Bermain” KAJEN - Salah satu pegawainya Dinsosnakertrans Kabupaten Pekalongan diduga ikut ‘bermain’ dalam kasus di BMT Hilal, dan ikut menikmati uang para nasabah dan gaji karyawan yang hingga sekarang belum ada kepastiannya. Pihak Dinsosnakertrans langsung membantah hal itu. Menurut mereka, yang ada hanyalah oknum yang mengatasnamakan Dinsosnakertrans, untuk mencari keuntungan semata dari kasus BMT Hilal. Hal itu terungkap saat perwakilan dari LSM yang mendatangi Dinsosnakertran, untuk menanyakan sudah sejauh mana penanganan dari kasus yang menimpa para karyawan di BMT Hilal. Pada saat itu, mereka juga menduga, bahwa ada oknum dari DinsosnakertranS yang ikut memanfaatkan suasana, dengan mencari keuntungan dari para karyawan BMT Hilal. “Ada dugaan dari kami, bahwa ada oknum Dinsosnakertrans yang memanfaatkan para karyawan itu, dan apakah oknum itu memang pegawai di sini atau tidak, kami serahkan ke dinas ini,” ucap salah satu perwakilan dari LSM, Mustofa Amin saat ditemui Radar setelah pertemuan itu. Sementara, Kepala Dinsosnakertran Kabupaten Pekalongan, Mokhamad Zaki saat dihubungi, belum dapat memberikan keterangan, dan masih menyelidikinya lebih lanjut. Kabid Pelatihan, Penempatan Kerja, dan Transmigrasi Dinsosnakertran Hari Madijantoro saat dikonfirmasi mengatakan, bahwa sejak awal berdirinya BMT Hilal itu sudah bermasalah, karena hingga sekarang pun belum terdaftar di Dinsosnakertrans. Sementara menyangkut oknum yang mengatasnamakan Dinsosnakertrans, dan Hari Madijantoro tidak mau menyebutkan namanya itu, dipastikan tidak terdaftar di Dinsosnakertrans. “Dari awal pendiriannya saja belum terdaftar di sini, nah kalau ada oknum yang memanfaatkan mereka, kan sulit terdeteksi, bawahan saya sudah mengecek bahwa tidak ada nama yang sesuai dengan yang disodorkan itu,” ucapnya. (ap4)

PotensiPertanianBelumDigaliMaksimal KAJEN - Bidang pertanian secara umum di Kabupaten Pekalongan belum tergali potensinya secara maksimal. Diperlukan kerja keras dan kerja sama antar dinas terkait, apalagi bagi para penyuluh di lapangan untuk memulai pekerjaan ini. Hal itu yang terungkap dalam penyusunan program penyuluhan bagi para penyuluh di beberapa dinas, seperti di DP3K, Dinlutkan, dan Kantor Ketahanan pangan. Mereka yang hadir saat itu, mayoritas penyuluh yang hampir tiap harinya bertugas di lapangan, makanya lebih mengetahui kondisi riil di lapangan. Beberapa penyuluh mencoba menanyakan beberapa permasalahan, yang terkait dengan pekerjaannya di lapangan. Seperti salah satu Penyuluh Bidang Perkebunan Amir yang ditemui Radar Kamis (7/1) mengungkapkan, beberapa hasil pertanian, seperti buah-buahan dan sayur-sayuran, seharusnya lebih ditingkatkan lagi untuk kualitasnya. ’’Bukan berarti nggak mandang kuantitasnya mas, tapi yang penting kan kualitasnya dulu, seperti buah melonnya Bu Nining itu, sudah terbukti kualitasnya,” ucapnya. Sementara itu, Kepala DP3K Kabupaten Pekalongan Bambang Guritno yang turut hadir dalam acara itu mengatakan, potensi dari bidang pertanian secara luas di Kabupaten Pekalongan harus digali potensinya, selain untuk meningkatkan hasil pertaniannya, juga untuk menunjukkan bahwa di Kabupaten Pekalongan ini banyak sumbersumber pendapatan dari bidang pertanian. ’’Kita semua harus bekerja keras, untuk meningkatkan produktivitas sekaligus menggali potensi dari pertanian yang ada di sini,” ujarnya. (ap4)

Desak Pembentukan Tim Independen CPNSD Pemkab Belum Berminat KENDAL - Sejumlah LSM di Kendal, setuju dibentuknya tim independen CPNSD, untuk melacak kemungkinan adanya dugaan penyimpangan dalam penerimaan calon pegawai negeri sipil daerah. Dengan catatan, personel yang duduk di dalamnya, memang memiliki kredibilitas, bukan asal tunjuk. Sebaliknya, Pemkab Kendal melalui Kabag Humas H Sultoni Comara SPd MM yang dihubungi Jumat (8/1) menyatakan, sebaliknya. Dengan alasan tim formal CPNS, masih ada, belum

dibubarkan dan sejauh ini belum menemukan adanya indikasi kecurangan, maka tidak perlu dibentuk tim independen. Ketua DPD Laskar Ampera Arief Rahman Hakim Kabupaten Kendal Haris Soemandar Sobirin berpendapat, siap memberikan informasi kepada tim independen, dengan catatan, tim ini benar- benar independen dan selama ini kiprah anggotanya, tidak tercela. Mbah Bing -sapaan akrabnya- setuju jika yang menjadi Ketua Tim Tatang Iskandariyanto SH, mantan Kepala Inspektorat yang dimutasi menjadi kepala Dishub dan Infokom. “Saya memiliki data yang cu-

kup. Sebagian sudah saya sampaikan kepada Komisi A,” ujarnya. Hal senada juga dilontarkan oleh Novel, GNPK Jateng. Sejauh dipimpin oleh Tatang, maka tim independen dapat diharapkan netralitas serta akurasi datanya. Sebab Tatang dikenal sebagai pejabat yang tidak ‘neko-neko’. Demikian halnya dengan salah seorang anggota LSM “Pattiro”, Ali Rozikin SH. Menurut dia, untuk mengembalikan citra Pemkab Kendal, tidak ada salahnya, jika Pemkab segera membentuk tim independen yang dipimpin oleh Tatang Iskandariyanto. Apalagi, Gubernur Jateng, Bibit

Waluyo sendiri, sudah mengisyaratkan hal itu. Yakni, jika sampai terjadi sesuatu maka Bupati yang melaksanakan ujian CPNS mandiri harus bertanggungjawab. Ditambahkannya, hasil investigasi tim independen, sebaiknya diserahkan kepada Bupati, aparat penegak hukum dan dewan. Sebab Bupati yang membentuk tim ini. Sedangkan aparat penegak hukum, bisa menindak-lanjuti temuan tersebut dan dewan juga bisa menggunakan data tim independen untuk melengkapi data untuk keperluan hak angket. Secara teknis, tim independen tidak perlu mencari bukti

hitam di atas putih. Itu merupakan tugas aparat penegak hukum. Tim, cukup membuat resume atas sejumlah laporan masyarakat saja. Misalnya, adanya pengakuan keluarga CPNSD yang diterima, karena membayar sejumlah uang tertentu. Tanggapan pesimistis, justru dilontarkan oleh Ketua LSM “Adil Makmur” Kabupaten Kendal R. Hudiyanto. Kata dia, tidak perlu dibentuk tim independen segala. Sebab, masyarakat sudah terlanjur tidak percaya terhadap pemerintahan sekarang, khususnya dalam penerimaan CPNSD. (dar)

Harga Daun Nilam Turun LEBAKBARANG - Harga bahan baku kosmetik, minyak nilam atau biasa disebut dilem, yang diproduksi berbagai pabrik penyulingan, mengalami penurunan. Pada tahun sebelumnya harga per kilogram mencapai jutaan, tetapi saat ini hanya ratusan ribu. Dari petani penyulingan minyak nilam di Kecamatan Lebakbarang diperoleh informasi bahwa harga minyak nilam sekarang hanya Rp 200-300 ribu perkilo. Padahal pada akhir tahun 2009 sekitar berkisar antara Rp 700 ribu - Rp 1 juta perkilo. ‘’Bahkan pada pertengahan tahun lalu harga minyak nilam yang dijual ke berbagai penyuling pernah mencapai Rp 1,2 juta per kilo,’’ ujar salah satu petani sedang menjemur nilam Kasimun (30) saat ditemui Radar Jumat (8/1). Akibatnya, kata dia, petani hanya memperoleh ke-

untungan amat sedikit atau cukup bisa untuk menutup biaya produksi saja. ‘’Peristiwa penurunan harga daun nilam sekarang ini yang terparah. Selain itu, mengeluarkan biaya tambahan untuk penjemuran di luar daerah yakni Kecamatan Karanyar. Dengan biaya angkut pulang pergi sebesar Rp 200 ribu, ‘’ ujarnya. Hal senada disampaikan Sabdo (60), petani dari Desa Timbangsari, Menurutnya tingkat penurunan harga nilam sekarang ini teramat murah. Sehingga ini merupakan peristiwa luar biasa. ‘’Harga nilam memang tidak pernah stabil karena tergantung keberadaan minyak nilam tersebut di pasaran dunia. Memang minyak nilam diekspor untuk diolah jadi barangbarang kosmetik seperti bedak, minyak wangi, dan lain-lain,’’ jelasnya. (ap1)

WASIS WAHYUDI/RADAR PEKALONGAN

MENJEMUR - Pekerja sedang menjemur daun nilam atau dilem di lapangan. Pengeringan membutuhkan membutuhkan waktu sekitar dua hari.

IKLAN BARIS LOKER 7X275mm



JATENG

SABTU 9 JANUARI 2010

17

RADAR TEGAL

Belasan KK Harapkan Relokasi

KARANGREJA

Bangunan Rumah Retak-retak

DOK.RADAR BANYUMAS

EVAKUASI - Petugas saat melakukan evakuasi korban dalam simulasi penanganan meletusnya gunung slamet.

Gunung Meletus, Warga Diungsikan KARANGREJA - Puluhan warga di Dukuh Bambangan, Desa Kutabawa, Kecamatan Karangreja, terpaksa harus diungsikan. Pasalnya, kondisi gunung Slamet memasuki status awas. Tim SAR bersama TNI dan Polri bergabung mengevakuasi korban di sekitar lereng gunung slamet itu. Itulah gambaran suasana kepanikan dan aksi penyelamatan dalam kegiatan simulasi penanggulangan bencana gunung meletus oleh Polres Purbalingga di Kutabawa Jumat (8/1). Simulasi yang dimulai sekitar pukul 09.00 WIB itu melibatkan Tim SAR, TNI, Polri, Linmas, dan sebagian kecil masyarakat. Kapolres AKBP Ruslan Efendi melalui Wakapolres Purbalingga Kompol Edi Santoso mengatakan, selain sebagai bentuk kesiapan masyarakat di daerah rawan bencana gunung api, juga sebagai dari kabinet Indonesia Bersatu Jilid II, khususnya Polri. “Kegiatan ini juga megandung maksud agar masyarakat siap menghadapi bencana dan menanggulanginya dengan tepat. Tentunya dibantu tim penanggulangan bencana. Jadi warga dI sekitar daerah rawan bencana gunung meletus tidak panik dan meminimalisasi jatuhnya korban jiwa,” beber Edi. Komandan Search Rescue Unit (SRU) SAR Purbalingga Seno Aji menjelaskan, dalam simulasi itu sejumlah 15 anggota SAR gunung menjadi warga yang terluka. Ditambah belasan anggota Polisi dari Polres Purbalingga. Kepanikan dimulai ketika terdengar ada himbauan status gunung Slamet meningkat. Bunyi kentongan yang bersahutan tanda ada bahaya membuat masyarakat berlarian. Mulai dari pekerja yang masih ada di sekitar lereng, warga Dukuh Bambangan dan warga sekitar berbondong menuju keluar rumah. Mereka membawa apa adanya, misalnya baju, anak kecil dan bahkan hewan ternak. “Luka bervariasi di sekitar lereng dan kaki gunung. Ada yang sampai pingsan dan patah tulang kaki dan ada yang meninggal. Tim medis bersama tim SAR gabungan TNI-Polri menyisir lokasi dan mengevakuasi korban ke pos pengungsian. Di pos sekitar 300 meter dari lokasi penemuan korban, mereka mendapatkan penanganan medis,” papar Seno. Simulasi yang berakhir menjelang salat Jumat itu juga dihadiri sejumlah undangan, yaitu Sekda Drs Subeno MM, Wakil Ketua DPRD Purbalingga Adi Yuwono, Dandim Purbalingga. (amr)

PURBALINGGA - Belasan kepala keluarga (KK) di Dukuh Karangnangka, Desa Gunung Wuled, mengharapkan relokasi hunian mereka. Pasalnya, selain Dukuh Karanganyar yang terkena bencana banjir belum lama ini, di dukuh mereka juga terancam longsor. Bahkan, hampir seluruh bangunan rumah di komplek itu retak-retak. “Sejak 2003 lalu katanya akan ada relokasi dari pemerintah karena letak belasan rumah di RT 2 RW 4 Dukuh Karangnangka yang sudah terancam longsor. Kenyataannya justru lokasi lain yang mendapatkan relokasi,” tutur Musoleh (40), warga setempat kemarin. Dirinya menunjukkan sejumlah bangunan rumah, antara lain lantai depan, kamar mandi dan dinding retak-retak. Terkadang jika turun hujan yang cukup lama, warga khawatir tebing di belakang rumah-rumah mereka ambrol dan longsor. Misroni (40) dan Rudiono (25) juga mengaku resah dan khawatir saat hujan lebat melanda. Pendataan yang telah dilakukan beberapa tahun lalu ternyata tak ada realisasinya

hingga ada musibah di dukuh lainnya. Warga bahkan menganggap ada yang memanipulasi data dan mengatakan dukuh Karangnangka enggan di relokasi. “Kami sangat mengharapkan ada relokasi segera. Sudah tak terhitung keretakan bangunan rumah saya. Dinding pojok kamar depan, tembok samping dan beberapa lainnya menyebar. Takutnya karena hanya beberapa meter dari tebing, saat longsor, rumah saya terbawa,” ungkap Rudiono. Saat ini, lanjutnya, yang telah direlokasi justru dukuh dengan kondisi tidak trelalu parah dengan Dukuh Karangnangka. Warga hanya bisa pasrah dan selalu waspada saat hujan mulai turun dan berlangsung dalam waktu lama. Sementara, Kusyono mengatakan, wilayah Dukuh Karangnangka atau di sebelah atas Dukuh Karanganyar yang baru terkena bencana memang rawan longsor. Beberapa rumah retak pada bangunan dan sudah cukup lama. “Kami belum mengecek kembali kondisi di dukuh itu. Waktu ada pendataanpun saya belum menjabat sebagai kades. Kemungkinan jika memang prioritas disuruh relokasi, kami akan tangani,” katanya. (amr)

DOK.RADAR BANYUMAS

PECAH-PECAHAN - Belasan kepala keluarga (KK) di Dukuh Karangnangka, Desa Gunung Wuled, yang terkena bencana banjir belum lama ini hampir seluruh bangunan rumah di komplek itu retak-retak.

Dana untuk Gaji Defisit Rp 40 Miliar SEMARANG - Kenaikan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang kembali dipertanyakan. Hal ini seiring defisitnya Dana Alokasi Umum (DAU) dari pusat untuk membayar gaji pegawai. Anggota Badan Anggaran Kholison menyayangkan kenaikan TPP. Sebab, DAU untuk gaji pegawai defisit hingga Rp 40 miliar. “Kalau terealisasi kan mestinya anggaran untuk TPP diambil dari pos-pos lain. Kami khawatir dana yang seharusnya diperuntukkan bagi masyarakat berkurang drastis,” katanya Jumat (8/1). Politisi PKB tersebut menyo-

roti Permendagri No 25 Tahun 2009 yang menyebut bahwa alokasi untuk belanja langsung seharusnya lebih besar daripada belanja tak langsung (gaji pegawai, tunjangan, dan lainlain). Namun di KUA PPAS (Kebijakan Umum Anggaran Plafon dan Prioritas Anggaran Sementara) RAPBD 2009 Pemkot Semarang, justru sebaliknya. “Belanja tak langsung menjadi lebih besar salah satunya karena beban kenaikan TPP.” Kholison melihat jumlah kenaikan yang tidak seimbang antara pejabat eselon II dan tenaga fungsional. Ketidakseimbangan terlihat dari TPP

untuk sekda dalam APBD 2010 yang mendapat kenaikan Rp 1.250.000 menjadi Rp 4.750.000. Pun untuk asisten sekda, kepala badan, kepala dinas, sekretaris dewan, staf ahli madya wali kota, kepala satpol, kepala inspektorat, kepala pelaksana tugas, dan kepala BNK naik Rp 1.000.000 menjadi Rp. 3.500.000. Selain pejabat tersebut, TPP Direktur RSUD juga mengalami kenaikan sebesar Rp 750.000 sehingga kini jadi Rp 3.250.000. Di sisi lain, untuk pejabat fungsional, kenaikan TPP sangat tidak siginifikan. Kepala sekolah, misalnya, hanya naik Rp 150.000 menjadi Rp 650.000. Kemudian guru gololngan III

dan IV naiknya hanya Rp 75.000 menjadi Rp 375.000. Guru golongan II malah hanya naik Rp 65.000 menjadi total Rp 325.000. “Jumlahnya mohon bisa dirasionalkan. Nominalnya pada pejabat eselon II sangat besar. Alangkah baiknya jika diberikan pada lurah dan tenaga fungsional di bawah, Sebab mereka yang bersentuhan langsung dengan masyarakat,” kata anggota komisi B tersebut. Menurut Kholison, jika wali kota mendasarkan kenaikan TPP pada prestasi pejabat, maka seharusnya dirinci indikator prestasinya. Juga pencapaian-pencapaian yang sudah dihasilkan pejabat tersebut

IKLAN BARIS LOKER 7 X 255 MMK

sehingga TPP-nya harus dinaikkan. “Siapa pun tahu, kinerja RSUD seperti apa, bahkan telah tercoreng dengan kasus penculikan bayi kemarin, kenapa masih dinaikkan,“ sentil Kholison. Dalam kesempatan itu, Koordinator Tim Anggaran Pendapatan Daerah Harini Krinsiati menjawab bahwa kenaikan TPP berdasarkan prestasi kerja dan risiko yang dilakukan pejabat. Menurut Harini, pejabat level lebih tinggi sudah tentu memiliki beban kerja dan tanggung jawab lebih berat dibanding pegawai level bawah. “Kenaikan TPP sudah proporsional.’’ (dib/isk/jpnn)


CMYK

18

SABTU, 9 JANUARI 2010

RADAR TEGAL

Guruku Baik, Guruku Sayang Terima kasihku… Kuucapkan…… Pada guruku….. SEPENGGAL lagu hymne guru tadi mencerminkan betapa pentingnya figur mereka di seko-

KANTIN BAND

SemuanyaBerawaldariKantin INSPIRASI untuk nama band bisa datang dari mana saja. Bisa dari nama band yang sudah terkenal lebih dulu, makanan, studio, tokoh komik, bahkan bisa diambil dari nama tempat biasa nongkrong. Ini seperti Kantin Band yang benar-benar mengambil namanya dari kantin sekolah tempat mereka biasa ngumpul. Edi, sang pendamping band mengungkapkan hal ini. Nama tersebut memang terinspirasi dari tempat yang sering menjadi lokasi pertemuan para personilnya. “Ya, karena mereka sering ngumpul di kantin akhirnya secara spontanitas dikasih nama kantin band aja sama mereka,” terangnya. Personil band asal SMA Ihsaniyah Kota Tegal ini merupakan gabungan dari tiap perwakilan angkatan seperti Miranti Andini (vokal) dari kelas XII IPA, Azman (melodi) dari kelas X, Yuris Avido (rhytem) dari kelas XI IPS, Yanuar Tri (bassis) dari kelas XII IPS, dan Alif Rian (drummer) dari XI IPA. Ini adalah formasi band terbaru dari kantin band sendiri. Andini menuturkan, band ini sebenarnya sudah berdiri dua tahun lalu pas dia baru masuk dengan personil hanya tiga orang saja. “Waktu pertama aku di vokal, Yanuar di bass dan Kiki di drummer tapi sekarang anaknya sudah lulus,” ceritanya. Dengan personilnya yang sekarang, Dini berharap Kantin Band bisa terus eksis meski mereka cukup lama off latihan karena sebagian personil sudah memasuki masa persiapan untuk menghadapi Ujian Nasional (UN), “Ya, bagaimanapun kita masih tetep pengin band milik sekolah ini tetep ada”. tambah Yanuar. Yanuar sebagai salah satu penggagas berdirinya band ini berharap nama band ini akan tetap diabadikan sebagai band sekolah, meski personilnya harus bergonta-ganti. “Biarpun kita punya band masingmasing di luar band ini, tapi di sekolah, kita ingin ada band yang personilnya temen-temen satu sekolah” harapannya. Kantin Band sendiri dibentuk dalam waktu yang singkat. Dan dengan persiapan yang sangat singkat pula, mereka sempat diikutkan dalam perlombaan yang didalamnya diikuti band pelajar se-Kota Tegal dengan latar belakang mapan dan telah lama beradu skill dalam berkompetisi menjadi yang terbaik. (bekhi)

lah. Guru yang baik, bukan berarti guru yang selalu memberi dalam bentuk materi. Tetapi, mereka yang memberi motivasi dan ilmu yang bermanfaat bagi kita. Ini seperti diakui 75 persen dari 28 ResponX yang didata Tim Xpresi. “Kita pastinya senang dalam belajar jika mendapatkan guru yang baik. Itu juga bikin kita tidak cepat bosan”, tutur Intan Seftiani, siswi kelas VIII SMP Negeri 13 Kota Tegal. Menurutnya, keberadaan guru yang baik di kelas akan membuat mereka lebih aktif

bertanya tanpa rasa canggung. Hal itu diamini 60,7 persen ResponX yang mengaku lebih rajin bertanya pada guru mereka anggap baik. Arfani Septiana, siswi kelas VIIIC SMP Negri 12 Kota Tegal menuturkan, rasa canggung saat menanyakan suatu hal terkait pelajaran akan terkurangi saat bertemu dengan guru yang baik. “Kalo guru kita baik, pastinya kita juga tidak akan canggung untuk bertanya,” tandas dia. Dari seluruh pelajar yang menjadi ResponX, 78,6 persen diantaranya menilai guru sebagai pengajar yang baik jika apa

yang disampaikannya dalam kelas dapat dipahami dan lebih mudah dicerna mereka. Tapi Nur Khikmah Ayu Munikha, siswi kelas VIII MTs.Negeri Kota Tegal memiliki pandangan sendiri. Menurut dia, guru yang baik akan selalu berperilaku yang baik juga. Guru baik juga memiliki cara-cara sendiri dalam mengajar. “Ada yang menyenangkan karena dalam mengajar disampaikan secara jelas dan disertai permainan atau gurauan”, ujar

Apa yang kamu lakukan bila mendapatkan guru yang baik ? PDKT Biasa saja Rajin bertanya

Apakah guru kamu termasuk guru yang baik? Ya Tidak Bingung

Bagaimana cara guru kamu dalam mengajar? Baik Biasa saja Menyenangkan

Bagaimana sikap kamu bila guru dalam mengajar tidak dapat dipahami atau dicerna? Merasa malas 17,9 % BT 21,4 % Biasa saja 7,1 % Bingung 50 % Tidak menjawab 3,6 %

Bagaimana menghadapi guru yang tidak berperilaku baik ? Sabar BT Biasa saja

TIM II : Serly Rostarina, Subekhi Prawirodijoyo, Agus Winarto

TIPS - X

F#m A E sebelumnya tak ada yang mampu F#m A E mengajakku untuk bertahan D di kala sedih F#m A E sebelumnya ku ikat hatiku F#m A E D hanya untuk aku seorang Bm C#m sekarang kau di sini hilang rasanya D E semua bimbang tangis kesepian [chorus] D kau buat aku bertanya C#m kau buat aku mencari Bm tentang rasa ini F#m aku tak mengerti D akankah sama jadinya C#m bila bukan kamu F#m E D lalu senyummu menyadarkanku Bm E A G kau cinta pertama dan terakhirku F#m A E sebelumnya tak mudah bagiku F#m A E tertawa sendiri di kehidupan D yang kelam ini F#m A E sebelumnya rasanya tak perlu F#m A E D membagi kisahku tak ada yang mengerti Bm C#m sekarang kau di sini hilang rasanya D E semua bimbang tangis kesepian F#m E bila suatu saat kau harus pergi D A E jangan paksa aku tuk cari yang lebih baik F#m E karena senyummu menyadarkanku Bm D E F# kaulah cinta pertama dan terakhirku wouoo

CMYK

64,3 % 17,9 % 17,9 %

Nia, siswi kelas XII IPA SMA Negeri 2 Kota Tegal mewakili dari 60,7 persen ResponX yang menganggap cara belajar guru baik pasti menyenangkan. Sementara menurut Isnaeni Hidayati, siswi kelas VII SMP Muhamadiyah 1 Kota Tegal, guru dikatakan baik jika tidak membosankan dan jelas dalam mengajar.“Tentu siswa akan merasa malas dan BT jika pelajaran yang dijelaskan guru tidak bisa dipahami atau dicerna”, ucap Naufal Arnas, siswa kelas VII SMP Negeri 13 Kota Tegal kompak. Tak hanya teknis mengajar, pemberian motivasi juga masuk dalam kriteria guru baik. Nur Samrotun, siswi kelas X6 SMA Negeri 2 Kota Tegal beralasan hal itu diperlukan untuk menambah wawasannya belajar. Dan meski banyak guru baik, besar kemungkinan kita juga ngadepin guru yang bersikap sebaliknya. Hal ini diakui 64,3 persen ResponX. Untuk ngadepinnya, mereka lebih milih bersabar saja. (tim I)

Balkis Arifiani, Nur Irma Rahmawati, M Khaerul Anam

[intro] D C#m Bm G E

28,5 % 10,7 % 60,7 %

Jelas dalam mengajar 60,7 % Tidak berlebihan 7,1 % Santai tapi pasti 32,1 % Tidak menjawab 3,6 %

TIM I :

SHERINA

78,6 % 10,7 % 10,7 %

Menurutmu, bagaimana guru dikatakan baik?

TIM XPRESI

CintaPertamadanTerakhir

7,1 % 32,1 % 60,7 %

BELAJAR merupakan hal yang wajib dilakukan para pelajar. Pada umumnya, hal ini dilakukan di sekolah ketika jam pelajaran berlangsung dibimbing guru. Belajar yang baik juga dilakukan di rumah baik dengan maupun tanpa pekerjaan rumah. Belajar yang dilakukan secara terburu-buru akibat dikejar-kejar waktu memiliki dampak yang tidak baik. Beberapa tips untuk belajar yang bisa kamu terapkan diantaranya : 1. Belajar Kelompok Belajar kelompok dapat menjadi kegiatan belajar menjadi lebih menyenangkan karena ditemani teman dan ber-

ada di rumah sendiri sehingga dapat lebih santai. Namun sebaiknya tetap didampingi orang dewasa seperti kakak, paman, bibi atau orang tua agar belajar tidak berubah menjadi bermain. Belajar kelompok ada baiknya mengajak teman yang pandai dan rajin belajar agar yang tidak pandai jadi ketularan pintar. Dalam belajar kelompok kegiatannya adalah membahas pelajaran yang belum dipahami oleh semua atau sebagian kelompok belajar baik yang sudah dijelaskan guru maupun belum dijelaskan guru. 2. Rajin Membuat Catatan Intisari Pelajaran Bagian-bagian penting dari

pelajaran sebaiknya dibuat catatan di kertas atau buku kecil yang dapat dibawa kemanamana sehingga dapat dibaca di mana pun kita berada. Namun catatan tersebut jangan dijadikan media mencontek karena dapat merugikan kita sendiri. 3. Membuat Perencanaan yang Baik Untuk mencapai suatu tujuan biasanya diiringi oleh rencana yang baik. Oleh karena itu ada baiknya kita membuat rencana belajar dan rencana pencapaian nilai untuk mengetahui apakah kegiatan belajar yang kita lakukan telah maksimal atau perlu ditingkatkan. Sesuaikan target pencapaian dengan

kemampuan yang kita miliki. Jangan menargetkan yang yang nomor satu jika saat ini kita masih di luar 10 besar di kelas. Buat rencana belajar yang diprioritaskan pada mata pelajaran yang lemah. Buatlah jadwal belajar yang baik. 4. Disiplin Dalam Belajar Apabila kita telah membuat jadwal belajar maka harus dijalankan dengan baik. Contohnya seperti belajar tepat waktu dan serius tidak sambil main-main dengan konsentrasi penuh. Jika waktu makan, mandi, ibadah, dan sebagainya telah tiba maka jangan ditundatunda lagi. Lanjutkan belajar setelah melakukannya. (*)

PROFIL USIA : 13 - 17 tahun

JUMLAH : 28 ResponX di Kota Tegal

JENIS KELAMIN : Cewek 50 persen Cowok 50 persen

PENDIDIKAN : SMP 50 Persen SMA 50 Persen Metode : Random sampling

Yuli Setiyaningrum Borong 4 Perak di Renang MENGGELUTI olahraga renang sejak usia 9 tahun rupanya memberi pengaruh cukup besar pada Yuli Setiyaningrum, siswi SMA Pancasakti Kota Tegal. Cewek yang kini duduk di kelas XII IPS bahkan sempat memborong 4 perak di berbagai nomor dan gaya pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) SMA tingkat Propinsi Jawa Tegah dan meraih 1 perak di tingkat nasional beberapa waktu lalu. ”Renang sudah menjadi hobbiku sejak kecil. Aku sudah berkecimpung di renang kira – kira 10 tahun,” tutur anak kelahiran 14 Juli 1992 yang juga pernah menjadi Juara II Tahun 2009 di lomba tingkat Propinsi Jawa Tengah yang berlangsung di Karanganyar Solo pada tanggal 8 sampai 9 Agustus 2009.

M KHAERUL ANAM/TIM XPRESI

BERSAMA TIM - Endang (Official), Irwan Haryanto (Pelatih), Nicolas, Andreas, N Rico,Yuli dan Septian (dari kiri ke kanan) berpose bersama.

Bersama tiga rekan sesama tim Piranha, Yuli sempat dikirim ke SMP Negeri Ragunan untuk mewakili Kota Tegal. ”Setelah lulus SMP, saya melanjutkan ke SMA Negeri di Ragunan juga. Namun, di sana bosan, jadi akhirnya pulang ke Tegal dan meneruskan sekolah di SMA Pancasakti. Waktu itu aku masih tingkat XI,” cerita Yuli didampingi Susriyanto, ayahnya. Pelatih Yuli sekarang diambil dari luar sekolah yaitu Irwan Haryanto (Aho) yang bermarkas di Tegal dan Endang sebagai official. Setiap sore, dia berlatih sepulang dari sekolah di Objek Wisata (OW) Purwahamba yang kebetulan berdekatan dengan rumahnya di Jalan Wahid Hasyim No. 34 RT.06/RW06 Purwahamba Kecamatan Suradadi Kabupaten Tegal. (anam)


SAMBUNGAN

SABTU 9 JANUARI 2010

19

RADAR TEGAL

300 Puskesmas Dapat Kucuran Rp 100 Juta JAKARTA - Depkes semakin mengintesifkan pelayanan preventif dan promotif kesehatan. Karena itu, Depkes mengucurkan program baru, yaitu biaya operasional kesehatan (BOK). Program itu layaknya biaya operasional sekolah (BOS) yang diterapkan pada bidang pendidikan. Nantinya, akan ada 8.500 puskesmas yang bakal mendapat suntikan dana sebesar Rp 10 juta per tahun. Juga ada 300 puskesmas yang menjadi pilot project program tersebut. Dana yang dikucurkan untuk masingmasing puskesmas mencapai Rp 100 juta per tahun. Menkes Endang Rahayu Sedyaningsih mengatakan, tahun ini program tersebut bakal dilaunching. Beberapa provinsi yang puskesmasnya menjadi pilot project antara lain, Sulawesi, Jawa, Bali, Kalimantan, Papua, NTT, dan Maluku. “Jika pilot project ini berhasil bisa jadi kami akan menambah puskesmas lain,” ujar Endang saat evaluasi program 100 hari di Depkes, kemarin (8/1). Endang menjelaskan, berdasarkan studi yang dilakukan pihaknya, biaya yang dibutuhkan puskesmas tiap tahun sebesar Rp 400 juta. Sekitar 30 persen diantaranya untuk biaya operasional. “Sekitar 30 persen

itu kami perkirakan sekitar Rp 100 juta. Karena itu, dana yang kami kucurkan sebesar itu,” terang alumnus Harvad School of Public Health, AS itu. Dana tersebut, kata Menkes, bakal dipakai untuk menangani angka kematian bayi dan ibu, masalah gizi buruk dan gizi kurang, operasiobal posyandu, imunisasi, dan biaya operasional lain. “Yang pasti tidak dipakai untuk pembayaran gaji,” terang Menkes. Dengan adanya BOK, kata Endang, peran puskesmas terutama yang menjadi pilot project diharapkan lebih optimal. Sebab, berbagai program promotif dan preventif bakal digencarkan. Misalnya, untuk menekan angka kematian ibu dan bayi. Jamak diketahui, saat ini angka kematian bayi (AKB) adalah 34 per 1.000 kelahiran hidup. Sementara, angka kematian ibu (AKI) 228 per 100 ribu kelahiran hidup. Disatu sisi, sesuai millenium developtment golds (MDGs) pada 2015, Depkes memiliki target menurunkan AKB menjadi 23 per 1.000 kelahiran hidup dan AKI menjadi 102 per 100 ribu kelahiran hidup. Nah, dengan adanya BOK, dana itu bisa dipakai untuk membuat berbagai program pendekatan kepada ibu. (kit)

Mempelopori, SBY Ikhlas Wakafkan ... dari halaman 1 miliki kelebihan tanah dan bangunan. Namun, dengan digulirkannya wakaf dalam bentuk uang, saya kira akan semakin banyak umat Islam yang dapat menunaikan wakafnya.” Sifat dasar wakaf uang, lanjutnya, juga memiliki kelebihan dibandingkan dengan instru-

men keuangan lainnya. “Wakaf uang dapat dijadikan sebagai salah satu andalan, dalam pengembangan ekonomi umat ke depan. Saya berharap, wakaf uang dapat dikelola dan dikembangkan untuk peningkatan kesejahteraan dan kemajuan bangsa.” Badan Wakaf juga diminta meningkatkan kualitas pengelolaan wakaf agar bisa lebih

produktif. “Lakukan pengelolaan melalui investasi produkproduk syariah dan instrumen keuangan syariah, baik di sektor riil maupun finansial,” katanya. Hasil wakaf itu diharapkan bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat, seperti pemberdayaan ekonomi, penciptaan lapangan pekerjaan, serta peningkatan kualitas pendidikan dan kesehatan. (sof)

Wanita Muda Tipu Ratusan Juta dari halaman 1 lembar berisikan uang Rp 50 juta. Seakan terhipnotis, korban menyanggupi transaksi tersebut. Dan korban sempat menambahkan uang tunai Rp 39 juta pada pelaku untuk kembalian uang pembelian sarang burung walet.

Kapolresta AKBP Drs Ahmad Husni melalui Kasat Reskrim AKP Willer Napitupulu SE menyatakan, terbongkarnya aksi penipuan ketika korban berusaha mencairkan BG yang diterima dari pelaku. “BG tersebut ternyata kosong. Korban akhirnya tersadar telah jadi korban penipuan dan

penggelapan,” kata Willer, Jumat (8/1). Usai menerima laporan dari korban, Tim Resmob langsung melakukan upaya lidik ke Pekalongan dan berhasil menggelandang pelaku ke Mapolresta Tegal. Dalam kasus tersebut pelaku bakal dijerat Pasal 378 jo 372 KUHP tentang Penipuan dan Penggelapan. (her)

Mabes Polri Tarik Fasilitas Susno dari halaman 1 Aritonang menegaskan, pencabutan itu juga bukan karena permasalahan Susno, yang hadir sebagai saksi meringankan terdakwa pembunuhan Nasrudin Zulkarnain itu. Penarikan ini lebih karena jabatan Susno, yang telah berakhir sebagai Kabareskrim sehingga seluruh fasilitas yang masih digunakannya harus dikembalikan, kemudian diserahkan ke Kabareskrim yang baru.” Kabareskrim baru sudah membutuhkan fasilitas dinas tersebut),” tambah Edward. Saat wartawan menginformasi bahwa kendaraan yang datangi rumah Susno menggunakan truk, Edward menerangkan bahwa truk digunakan untuk membawa pengawal dan tim yang ikut untuk menarik fasilitas Susno. Edward mengaku bahwa dirinya sudah melakukan pengecekan perihal kedatangan dan penarikan fasilitas Susno kepada Kabareskrim Komjen Pol Ito Sumardi. Saat ditanyakan kenapa pengambilan fasilitas tersebut bertepatan dengan hadirnya Susno di pengadilan Antasari, Edward berdalih karena sudah tenggat waktu. “Bisa saja karena tenggat waktunya, atau kebutuhan. Anggota bareskrim kebetulan dari Densus juga ada,” pungkasnya. Susno dicopot dari jabatannya tanggal 24 November tahun lalu, dia digantikan oleh Irjen Pol Ito Sumari yang akhirnya menjadi Komjen. Selanjutnya Susno ditempatkan oleh Mabes Polri sebagai Perwira Tinggi (Pati) non job. Selain itu, Aritonang juga menjelaskan sejak dicopot sebagai Kabareskrim, Susno dianggap jarang berada di ruangannya. Edward mengatakan bahwa Susno bukanlah non job tapi juga memilki ruang kerja. “Dia bukan non job, tapi Pati Mabes Polri yang diberikan ruangan kantor, ada juga tugasnya tergantung Kapolri, kadang juga menemani rapat, terakhir dia datang di acara sertijab Kadivhumas minggu ini,” jelas Edward. Karena fasilitas Kabareskrim sudah ditarik oleh Mabes, Edward menerangkan bahwa Susno akan diberi fasilitas lain. “Akan diganti fasilitasnya, ruang kantor masih ada, ada ruangan, saya yang bertang-

gung jawab soal itu,” kata Edward. Ketika ditanyakan apakah Susno ada di ruangannya, Edward menjawab tidak ada. Susno pun tidak masuk tanpa pemberitahuan. “Hari ini tidak ngantor, tidak ada pemberitahuan sakit atau tidak.” Edward saat itu didampingi oleh Kapus Provos Mabes Polri, Brigjen Basaria Panjaitan. Saat ditanya sejak kapan Susno tidak hadir di ruangannya, Ed-

ward nampak berbisik ke Basaria kemudian mengatakan akan dicek. “Nanti akan dicek tidak masuk sejak kapan, setahu saya dulu sempat cuti juga, tapi dia tidak ada di ruangannya Kamis dan Rabu kemarin,” kata Edward lagi. Dia menambahkan bahwa semua yang bertugas di Mabes Polri tercatat dan terdata di provos. “Tidak masuk dan tidak beritahu provos, dia bisa dikatakan mangkir,” pungkasnya. (zul/jpnn)

Pansus Century Terancam Bubar Bila DPR Setujui Perppu JPSK JAKARTA - Pimpinan DPR memilih berhati-hati menyikapi surat presiden terkait dengan pencabutan Perppu No 4/2008 tentang Jaring Pengaman Sistem Keuangan (JPSK). Surat tersebut mengancam kinerja panitia angket kasus Century. Sebab, jika diterima, seluruh indikasi pelanggaran atas pengucuran dana talangan kepada Bank Century Rp 6,7 triliuan menjadi sia-sia. Sesuai tata tertib, pimpinan DPR memutuskan untuk membacakan surat presiden itu dalam sidang paripurna mendatang. Pimpinan DPR meminta kepada seluruh fraksi untuk menanggapi isi surat bernomor R-61/Pres/12/2009 tertanggal 11

Desember 2009 itu. “Masalah surat ini akan disampaikan di paripurna,” kata Priyo Budi Santoso, wakil ketua DPR, di gedung DPR kemarin (8/1). Sidang paripurna bakal dilaksanakan pada Selasa (12/1). Menurut Priyo, pimpinan DPR memiliki perhatian serius atas surat presiden itu. Jika dibaca seksama, terdapat implikasi besar. Seperti diberitakan, pemerintah meyakini bahwa Perppu JPSK ditolak oleh DPR baru pada 30 September 2009. Sementara itu, paripurna penolakan Perppu JPSK dilaksanakan DPR sejak 18 Desember 2008. “Penjelasan dalam surat itu tanpa tedheng aling-aling bahwa penetapan dana bantuan oleh KSSK punya landasan hukum,” kata Priyo. “Kalau ini diterima, panitia angket (Century) bubar,” ujar

Priyo. Dia menambahkan, meski DPR nanti tetap menolak Perppu JPSK, potensi perbedaan penafsiran atas surat presiden mungkin tetap ada. Setelah dibacakan dalam paripurna, pimpinan DPR bersama perwakilan pimpinan fraksi akan membahas sikap akhir DPR terkait dengan surat presiden tersebut. “Mengingat pentingnya ini, saya sudah perintahkan Setjen (DPR) agar seluruh dokumen disampaikan ke anggota dewan sebelum paripurna,” tegasnya. Posisi DPR memang tidak bisa serta-merta menolak. Sebab, keputusan DPR tidak sebatas pada pimpinan DPR. Wakil Ketua Pansus Angket Century Gayus Lumbuun menyatakan, pemerintah keliru jika menganggap Perppu JPSK bisa berlaku hingga 30 September

2009. “Disebut berlaku sampai September. Berarti hampir setahun negeri ini dibuat genting,” ujar Gayus. Sebagai informasi, Perppu JPSK disahkan presiden pada 16 Oktober 2008. Gayus mengatakan, ada logika berbeda yang muncul dalam surat presiden. Terhitung pada 30 Desember 2008, Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) sudah menyatakan bahwa penggelontoran dana talangan Rp 6,7 triliun tidak memiliki dasar hukum. Itu sejalan dengan hasil paripurna DPR yang menolak perppu. Surat presiden tersebut mengesankan sebagai upaya agar dana bantuan LPS kepada Century pada 2009 memiliki payung hukum. “Tidak ada perppu yang berlangsung sampai satu tahun. Masa berlaku perppu terbatas,” jelasnya. (bay/agm)

pai pertandingan selesai. Klaim-klaim biasa itu. Apalagi, tim (sukses) yang menyampaikan hitungan itu,” katanya di Novotel Hotel, Batam. Drajad menegaskan, sebagian besar pendukungnya adalah DPD-DPD. Kalau di DPP, suara datang dari para ketua departemen. “Merekalah yang paling merasakan dampaknya kalau PAN terkooptasi kekuasaan,” tegas Dradjad. Di tempat yang sama, pendukung Dradjad, Teguh Juwarno, menjelaskan bahwa mereka

sudah memegang suara dari 372 DPD. “Jadi, sekitar 70 persen DPD sudah bisa kami rebut,” kata anggota DPR itu. Ketua tim sukses Dradjad Ahmad Hanafi Rais tetap optimistis Dradjad akan menang. Menurut dia, klaim dari kubu Hatta perlu dibuktikan dengan data-data. “Ini kompetisi man to man. Ketat sekali. Mungkin nanti selisihnya tidak jauh, yaitu 55 persen untuk Dradjad dan 45 persen untuk Hatta,” tandasnya. (pri)

Hatta Yakin Menang Besar dari halaman 1 total 1.259 suara. Artinya, Hatta sangat berpotensi menang mutlak. Bahkan, bila diasumsikan ada 20 persen suara yang meleset atau eror, kemenangan Hatta masih lebih dari 70 persen. Dia juga membantah klaim kubu Dradjad yang menyebut mendominasi suara DPD-DPD PAN. Agus mencontohkan Jawa Timur yang terdiri atas 38 DPD. Utusan dari setiap DPD yang memiliki hak suara adalah dua orang berjumlah 76 suara.

Ditambah tiga suara DPW, seluruhnya 79 suara. “Sebanyak 48 suara sudah masuk ke Hatta. Mereka (Dradjad) hanya 31 suara,” katanya. “Insya Allah, untuk yang lain (yang masih mendukung Dradjad, Red), segera kami klirkan malam ini (tadi malam),” tandasnya. Drajad sendiri menyatakan tak khawatir dengan klaim dari kubu Hatta tersebut. Menurut dia, peta politik bisa berubah setiap saat. “Kita tunggu sam-

Diperiksa 10 Jam, Anggodo Melenggang dari halaman 1 hanya 24 poin pertanyaan. Di tengah pemeriksaan Anggodo juga diberi kesempatan istirahat untuk makan siang. Setelah sepuluh jam menjalani pemeriksaan Anggodo dibolehkan balik ke rumah. Artinya, dalam pemeriksaan itu status Anggodo belum meningkat menjadi tersangka. “Tadi semua pertanyaan (penyelidik) sudah kami jawab,” ujarnya yang melintas di tengah kerumunan wartawan. Pengusaha kayu jati tersebut belum ditanya soal rekaman penyadapan yang berisi percakapan antara dirinya dengan sejumlah pejabat penegak hukum. Rekaman itu jelas menggambarkan bagaimana kriminalisasi terhadap dua pimpinan KPK Chandra M Hamzah dan Bibit Samad Rianto dirancang. Awalnya, kasus itu sempat ditangani kepolisian. Namun setelah beberapa kali memeriksa yang bersangkutan, aparat berbaju cokllat itu lempar handuk. Polisi melimpahkan kasus itu kepada KPK. Di samping

iitu, tim kuasa hukum Ari Muladi juga mengadukan sepak terjang Anggodo yang berusaha menghalang-halangi penyidikan kasus korupsi. KPK juga telah meminta keterangan sejumlah pihak di antaranya Ari Muladi, orang dekat Antasari Azhar, Edy Soemarsono. Anggodo menjanjikan bakal kooperatif memenuhi panggilan KPK. Dia juga menjamin tak akan kabur. “Saya siap setiap saat,” jelasnya. Keluarnya Anggodo dari ruang pemeriksaan itu juga disambut dengan unjuk rasa para mahasiswa. Mereka bernyanyi-nyanyi mendesak segera menangkap Anggodo. “Tangkap...tangkap Anggodo, tangkap Anggodo sekarang juga,” teriak sejumlah mmahasiswa. Mobil Toyota Camry warna silver B 2214 BA yang ditumpangi Anggodo juga tak luput dari desakan mahasiswa. Body dan kaca mobil ditempeli selebaran berisi desakan segera menangkap adik bos PT Masaro Radiokom tersebut. Keluarnya Anggodo juga sempat

diwarnai keributan. Di tengah kerumunan wartawan, mobil perlahan berjalan, sehingga menabrak sejummllah wartawan televisi yang berusaha mengambil gambarnya. Pengacara Anggodo Bonaran Situmeang bahwa dari hasil pemeriksaan kemarin Anggodo belum dilabeli status baru. “Statusnya belum ada (masih penyelidikan),” ujarnya. Juru Bicara KPK Johan Budi SP mengungkapkan bahwa pemeriksaan Anggodo masih berlanjut Senin (11/1). “Masih banyak data baru yang kami konfirmasikan kepada yang bersangkutan (Anggodo),” jelasnya. Dalam pemeriksaan pekan depan itu, spektrum pertanyaan kepada Anggodo akan lebih diperluas, misalnya soal rekaman dengan beberapa pejabat penegak hukum. “Pemeriksaan ini tak akan berhenti disini saja,” ucapnya. Anggodo sendiri menjanjikan akan mendatangi pemeriksaan.

Dia menambahkan bahwa status penanganan Anggodo bisa meningkat menjadi tersangka mana kala penyelidik menemukan dua alat bukti yang cukup. “Soal menjadi tersangka di dunia ini serba mungkin,” kata pria kelahiran Mojokerto tersebut. Wakil Koordinator Indonesia Corruption Watch (ICW) Emerson Yuntho menyesalkan sikap KPK yang cenderung lambat dalam penanganan kasus itu. “Kurang apalagi, saya kira semuanya sudah cukup. Kurangnya dimana KPK tak pernah menjelaskan kepada publik,” jelasnya. Dia menambahkan sebenarnya saat penyelidikan kemarin, KPK bisa bertindak lebih sigap. Misalnya, dari penyelidikan, setelah ditemukan alat bukti yang cukup langsung ditetapkan tersangka pada hari itu juga. “Sebelum dipanggil saja, KPK menetapkan tersangka saja bisa dilakukan, kenapa ini tidak?” katanya. (git)


KOMBIS

SABTU, 9 JANUARI 2010

20

RADAR TEGAL

Tren Penjualan Personal Computer (PC) dan Notebook di Awal Tahun

PERMINTAAN TINGGI TEGAL – Tren perkembangan teknologi informasi (TI) mulai disikapi serius warga Tegal dan sekitarnya. Ini dibuktikan mulai meningkatnya permintaan perangkat keras TI seperti personal computer (PC) dan notebook. Handi, pemilik Global Komputer mengatakan, beberapa produk seperti notebook Asus, Axio, Dell Vostro, HP Compaq, MSI, Toshiba, dan lainnya merupakan produk laris yang banyak diburu. Sebab, produk-produk tadi menawarkan berbagai kelebihan sesuai selera dan kebutuhan konsumen. Berbagai paket PC juga ditawarkan untuk mendukng kegiatan belajar mengajar, karyawan, games, dan kebutuhan lainnya. Untuk aksesoris, konsumen bisa mendapatkan flash disc, card reader, speaker, mouse, keyboard, printer, dan sebagainya. “Khusus untuk keperluan kantor atau rental, kami menyediakan tinta isi ulang atau infuse. Sehingga lebih efisien digunakan,” katanya.

Ketersediaan produk yang ada, lanjutnya, merupakan bagian untuk memberikan kemudahan sekaligus kepuasan kepada seluruh pengunjung yang datang. Dengan demikian, pengunjung cukup datang di satu tempat saja untuk mendapatkan berbagai kebutuhan komputer dan aksesorisnya. Saat ini, aksesoris komputer yang banyak diburu konsumen masih didominasi flash disc serta speaker. Untuk itu, dia menyediakan sejumlah merk dengan harga bervariasi. Hingga awal tahun, harga komputer cenderung stabil. Sehingga masyarakat bisa memilih berbagai tipe baik secara tunai maupun kredit. “Kami mencoba mmberikan yang terbaik kepada seluruh pengunjung yang datang,” katanya. (gun) MENINGKAT – Tren permintaan komputer dan notebook di Tegal dan sekitarnya cenderung meningkat di awal tahun ini. DOK./RATEG

Strategi Mobile Broadband Baru Paket simPATI M@X – Nokia Messaging SEMARANG - Telkomsel memperkenalkan inovasi paket layanan Nokia Chat danMail pertama di dunia. Dengan mengaksesnya pelanggan prabayar dapat menikmati layanan push email dan chatting sepuasnya dengan tarif yang murah. GM Sales dan Customer Service Telkomsel Jateng–DIY Roosman Koeshendarto mengatakan, Kehadiran inovasi paket layanan Nokia Chat & Mail ini merupakan salah satu strategi mobile broadband Telkomsel. Tujuannya untuk memasyarakatkan penggunaan mobile internet melalui ponsel dengan biaya terjangkau. “Tentunya dengan dukungan coverage terluas dan teknologi terkini dari Telkomsel. Upaya ini sejalan dengan visi kami sebagai operator selular penyedia solusi layanan mobile lifestyle terbaik dan terunggul di Asia Pasifik,” katanya. Nokia Messaging merupakan hasil sinergi mutualisme antara dua pemimpin pasar di industri telekomunikasi selular. Apalagi Telkomsel dan Nokia, masingmasing memiliki pangsa pasar sekitar 50 persen dari seluruh pengguna layanan selular di Indonesia. Layanan ini diharapkan dapat mengakomodasi kebutuhan pelanggan yang ingin menikmati layanan push email serta

DOK./ISTIMEWA

ALTERNATIF - Telkomsel memperkenalkan inovasi paket layanan Nokia Chat dan Mail pertama di dunia dengan tarif murah.

layanan chatting berkualitas dengan harga terjangkau. Telkomsel menghadirkan pilihan paket hemat Nokia Chat & Mail, yakni paket harian seharga Rp 4.000, paket mingguan Rp 20.000, dan paket bulanan Rp 45.000. Untuk memilih ragam paket hemat tadi, tersedia aktivasi layanan paket Nokia Chat & Mail via menu browser. Dengan metode ini, pelanggan cukup menekan *363# lalu OK/yes. Kemudian pilih 2 untuk menu Paket Nokia Chat & Mail (Nokia Messaging).

Selain itu, tutur Roosman, pelanggan juga dapat melakukan aktivasi layanan Nokia Chat & Mail melalui SMS. Cukup kirim SMS, ketik CM<spasi>hari/ bulan/tahun lalu kirim ke 3636. “Kedua metode ini dihadirkan untuk mempermudah pelanggan dalam memilih paket hemat yang disesuaikan dengan kebutuhan dan anggaran komunikasinya,” terang Roosman. Untuk memfasilitasi kebutuhan pelanggan terhadap layanan Nokia Chat & Mail, Telkomsel menyediakan ragam

paket bundling simPATI M@X - Nokia Messaging, yaitu paket bundling Nokia E63, Nokia E71, dan Nokia E72. Bahkan pembeli paket bundling ini akan mendapatkan diskon 50 persen layanan Nokia Chat & Mail pada bulan ke-5 dan ke-6, setelah berlangganan paket bulanan selama 4 bulan berturut-turut. Paket bundling ini tersedia di Jakarta, Bandung, serta Surabaya, dan secara bertahap akan hadir di kotakota lain di Indonesia termasuk Jateng & DIY. (zul)

Gula Naik, Gairahkan Industri Sejenis JAKARTA - Menneg BUMN Mustafa Abubakar menyambut baik kenaikan harga komoditas, termasuk gula akhir-akhir ini. Kenaikan harga gula justru diharapkan mampu menggairahkan industri gula dalam negeri. ”Misalkan gula harganya bagus, ini merangsang para petani pada industri gula untuk lebih gairah meningkatkan revitalisasi pabrik gula atau ekspansi menambah pabrik gula baru,” ujar Mustafa, Jumat (8/1). Hanya saja dia mengingatkan, kenaikan harga gula itu terkendali dan memperhatikan konsumen. “Jangan sampai terlalu memberatkan konsumen,” tambahnya lagi. Kementerian BUMN saat ini juga terus berupaya mengendalikan harga gula di tingkat konsumen. Gula impor saat ini sudah masuk sekitar 50 ribu ton.

CMYK

”Bilamana perlu, kalau nanti harus ada operasi pasar buat mengendalikan kenaikan harga. Bulog sudah siap untuk itu. Dulu belum pernah ada seperti itu kan. Bulog dapat harga yang kebetulan agak bagus dengan sedikit ada keuntungan, masih bisa melakukan operasi pasar,” urainya. Di tahun 2010, pemerintah memprioritaskan industri gula lokal untuk melakukan revitalisasi dengan menambah unit pabrik baru dan memperbaiki pabrik lama. Dana untuk revitalisasi pabrik gula dari perbankan saat ini sudah disiapkan sekitar Rp 7 triliun. ”Nilai untuk revitalisasi disediakan ini di bank saja ada sekitar Rp 7 triliun, dana yang bisa dipakai revitalisasi dengan fasilitas kredit komersial dan di Depkeu tersedia sekitar 1 triliun buat back up . Apakah untuk

DOK./RATEG

IMPOR GULA – Harga gula akan mengikuti harga gula dunia, usai pembukaan kran impor.

dipakai subsidi bunga ataukah untuk membantu para petani

tebu, Ada dana itu bisa dipakai,” jelas Mustafa. (dtc/zul)

Luncurkan Dua Ponsel TV TEGAL – Setelah sukses dengan sejumlah tipe terdahulu, kini eTouch kembali menghadirkan ponsel terbaru. Kali ini eTouch meluncurkan 606 Pro dan X88 dengan segmen berbeda sehingga bisa dipilih sesuai kebutuhan pengguna. M Isti Asmono W dari eTouch Tegal mengatakan, 606 Pro dilengkapi dual GSM sim card dengan televisi yang jernih dan daya tangkap frekuensi yang kuat. Tipe ini juga dilengkapi 2 kamera di depan dan belakang masing-masing 1,3 MP serta 2 memory card. Terdapat pula MP3/MP4/AVI/ 3GP/MID, audio format WA F / A A C serta radio. Fitur lainnya adalah dual Yamaha audio amplifier, world clock, STK service, call waiting, call holding on, DTMF serta call restriction. 606 Pro juga dilengkapi touch screen sehingga memudahkan pengoperasian. Ponsel ini juga dilengkapi bluetooth, internet, browser serta instant messenger. Ponsel kedua yang dilincurkan adalah X88 yang membidik segmen anak muda karena dilengkapi sejumlah games menarik. Tipe ini dilengkapi dual GSM sim card, internal memori 128+32 Mbit/256+64Mbit.

Ponsel ini dilengkapi 0,3 MP kamera utama serta 0,3 MP video kamera dengan dukungan flash light, video playing, MP3 player, sound recording, radio FM serta televisi. Dengan X88, user bisa memainkan sejumlah games seru sehingga tipe yang satu ini mirip dengan nintndo dan satu-satunya di Indonesia. Saat ini, jelasnya, kedua ponsle tersebut bisa didapat di dealer eTouch Jalan Citarum, Kota Tegal serta sejumlah gerai lainnya. Untuk memberikan kepuasan serta layanan after sales, pihaknya setiap hari berkeliling Kota dan Kabupaten Tegal, Pemalang serta Brebes untuk memastikan semua produk yang dilepas ke konsumen bisa berfungsi dengan baik. Jika ada keluhan, pihaknya akan melakukan penanganan secepatnya. “Dua ponsel tersebut dilempar ke pasaran hanya Rp 999 ribu,” terangnya. Agus, salah seorang konsumen menuturkan, diluncurkannya dua buah tipe ponsel keluaran eTouch tentu saja semakin meramaikan pasar di Tegal dan sekitarnya yang semakin kompetitif. Dengan berbagai fitur terbaru yang ditawarkan, konsumen bisa mmilih lebih leluasa sesuai kebutuhan dan anggaran yang ada. “Kalau kami lebih tertarik X88 karena lengkap dengan berbagai permainan layaknya nintendo,” katanya. (gun)

Hanya Rp 300 Ribu, Dapat Smash TEGAL – Suzuki Indo Sarana Motor Tegal mulai mempromosikan program terbaru dengan mendatangi sejumlah pasar tradisional dalam grebek pasar. Kamis (7/1) pedagang serta pengunjung pasar Margasari, Kabupaten Tegal mendapat kesempatan pertama dari lima titik grebek pasar yang akan digelar secara berurutan. Manager Main Dealer Suzuki Indo Sarana Motor Tegal Agus Prawitono mengatakan, grebek pasar merupakan kemasan promosi dengan bidikan masyarakat yang beraktivitas di pasar tradisional. Setelah pasar Margasari, selanjutnya grebek pasar akan menyambangi pasar Salem, Larangan, Randudongkal, dan Kemantran. Dalam promo tersebut, masyarakat bisa mendapatkan Suzuki Smash tromol hanya dengan uang muka Rp 300 ribu dan angsuran Rp 417 ribu selama 4 tahun. Untuk Smash cakram uang muka Rp 500 ribu dan Spin standar uang muka Rp 500 ribu. Bagi konsumen yang membeli secara kredit dengan uang muka Rp1,5juta, maka akan mendapatkan hadah langsung sebuah handphone dan semua pembelian akan mendapatkan helm serta jaket. Grebek pasar, lanjutnya, merupakan salah satu cara untuk

ROCHMAN GUNAWAN/RATEG

GREBEK PASAR – Suzuki Indo Sarana Motor mengglar promo awal tahun dengan uang muka hanya Rp 300 ribu.

mendekatkan sekaligus mengenalkan berbagai produk dan program yang ada sehingga masyarakat bisa mengenal lebih dekat. Dalam kesempatan tersebut, pihaknya juga memberikan kesempatan kepada pengunjung yang datang untuk bertransaksi secara langsung. Dengan konsep tersebut, pihaknya berharap agar promo awal tahun kali ini bisa dimanfaatkan konsumen dengan baik sehingga bisa mendapatkan berbagai tipe sepeda motor Suzuki sesuai selera dan kebutuhan baik kontan maupun

tunai. “Ini adalah bentuk komitmen Suzuki untuk terus melakukan terobosan dan inovasi demi kepuasan konsumen,” katanya. Satori, salah seorang konsumen mengaku senang karena bisa melihat langsung sejumah produk baru. Dengan uang muka ringan, konsumen bisa mendapatkan sepeda motor untuk mendukung berbagai aktivitas sehari-hari. “Apalagi yang didatangi adalah pasar tradisional, jadi bisa mengena ke semua lapisan masyarakat,” terangnya. (gun)


CMYK

RADAR SLAWI

BERLANGGANAN (0283) 340 900 / SMS ke 0815.5643.6843

SABTU, 9 JANUARI 2010

BALANENYONG HabisGelapTerbitlahTerang ADA yang masih mengganjal di benak Kepala Desa Margaayu Kecamatan Margasari Muntardlo akhir-akhir ini. Menjelang masa tugasnya berakhir, dia masih dipusingkan belum teralirinya kediaman sekitar 400an kepala keluarga (KK) dengan jaringan listrik. Bagi Muntardlo DOK.RATEG kepentingan masyaMuntardlo rakat banyak adalah di atas segala-galanya. Itu pula yang membuatnya beberapa kali bolak-balik mengusulkan penambahan jaringan listrik pedesaan di wilayahnya. Saat ini tercatat 4 RT di 2 RW yang masih gelap gulita. Di antaranya di RT 2 dan 4 RW 2 Dukuh Margaayu serta RT 3 dan 4 RW 3 Dukuh Kalipasir II. Yang membuat miris, warga yang belum menikmati listrik mengalirkannya serampangan dari tetangganya. “Ini sangat riskan, karena rentan bahaya kebakaran. Belum lagi tingkat pemahaman warga terkait pemanfaatan energi listrik yang masih sepotong-potong,” katanya, Jumat (8/1) kemarin. ke hal 9 kol 1

KIYEH LIKUH

AGUS WIBOWO/RADAR SLAWI

TERIMA BANTUAN – Kapolres Tegal AKBP Wahyu Handoyo saat menerima bantuan motor dari masyarakat yang peduli dengan kinerja Polri.

Pengusaha Batu Split Beri Bantuan Dua Motor untuk Polisi

KEPEDULIAN masyarakat terhadap jajaran Kepolisian Resor (Polres) Tegal masih cukup tinggi. Terbukti, untuk bisa mendukung kinerja baju coklat itu, pengusaha batu split memberikan bantuan dua unit sepeda motor (spm) Yamaha Scorpio yang kini dijadikan sarana patroli bagi petugas kepolisian Unit Satlantas Polres Tegal.

SARANA AGAR LEBIH CEPAT Sekdes Harus Ditindak ke hal 9 kol 1

DOK.RADAR TEGAL

PENTAS - Ki Entus Susmono saat pentas di salah satu acara.

Dewan Kesenian Agendakan Gelar Musda DEWAN Kesenian Kabupaten Tegal (DKT), dalam waktu dekat ini berencana menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-3. Agenda utama pelaksanaan Musda ke-3 tersebut adalah menyusun kepengurusan DKT yang baru, termasuk pula merumuskan rencana kerja bagi kepengurusan DKT yang baru terbentuk nantinya. Meskipun demikian, agenda pelaksanaan Musda ke-3 DKT masih belum dapat dipastikan pelaksanaannya. Pasalnya, hal ini masih menunggu koordinasi antara Dinas Pariwisata Kesenian dan Kebudayaan (Diparsenibud) Kabupaten tegal dengan panitia pelaksana Musda DKT ke-3. Tersiar kabar, Ketua DKT, Enthus Susmono telah mendelegasikan kepada salah seorang pemerhati kesenian di Kabupaten Tegal yang juga pernah menjabat dalam kepengurusan DKT, Teguh herdi Sancoyo, untuk mengagendakan pelaksanaan Musda DKT tersebut. Saat dijumpai, Teguh Herdi Sancoyo, yang dalam kesehariannya menjabat sebagai Kepala

Jika Pengembalian Bengkok Desa Bandel SLAWI - Pengembalian tanah bengkok Sekertaris Desa (Sekdes) yang telah diangkat sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) hukumnya wajib. Untuk itu, pihak pemerintah kabupaten (Pemkab) Tegal harus bertindak tegas tanpa kompromi kepada para sekdes, yang hingga kini belum mengembalikan tanah bengkok tersebut. Terlebih pengembalian tanah bengkok sudah sesuai Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor

900/1303/SJ tanggal 16 April 2009 Perihal Kedudukan Keuangan Kepala Desa dan Perangkat Desa di Seluruh Indonesia. Di mana dinyatakan bahwa sekretaris desa ketika SK pengangkatan menjadi PNS sudah diterima, maka terhitung sejak Surat Perintah Melaksanakan Tugas (SPMT) secara otomatis penerimaan penghasilan tetap dari tanah bengkok diberhentikan. “Aturan seperti inilah yang harus ditegakan pihak pemkab. Sehingga nantinya bisa bersikap tegas dalam memandang permasalahan pengembalian tanah bengkok, yang sejauh ini masih menjadi

Pencari Kerja Capai 16 Ribu

ke hal 9 kol 1

KRIMINAL

DOK.RATEG

ANGKA pencari kerja di Kabupaten Tegal hingga tahun 2009 mencapai 16 Ribu orang. Tingginya angka pencari kerja tersebut, ternyata tidak diimbangi dengan kemampuan daya serap dunia kerja. Hingga tahun 2009, tercatat kemampuan daya serap dunia kerja di Kabupaten Tegal baru sebatas 23 persen dari jumlah total pencari kerja. Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Tegal Wakhidin menyatakan, rendahnya daya serap dunia kerja di Kabupaten Tegal

Wakhidin

ke hal 9 kol 4

ABDUL BAAR

Saya minta tidak ada kompromi di lapangan. Sebab, perjanjian kontrak dalam jual beli sewa tanah bengkok adalah urusan para sekdes sendiri. Kalau tetap ngotot tidak bisa mengembalikan tanah bengkok, gaji mereka dipotong atau diberikan sanksi hukuman.

polemik,” terang Anggota Komisi I DPRD Kabupaten Tegal Abdul Baar kepada Radar Jumat kemarin. Menurut Dulbar sapaan akrab-

nya, pemkab jangan mau berkompromi dengan para sekdes, yang sudah pada telanjur menjual kontrak tanah bengkok itu sendiri. Ka-

rena semua itu sudah sesuai aturan pemerintah, untuk itu resiko apapun di lapangan tidak perlu dihiraukan pemkab. Apalagi tujuan dari aturan pengembalian tanah bengkok sekdes tersebut untuk kepentingan para warga desa. “Saya minta tidak ada kompromi di lapangan. Sebab, perjanjian kontrak dalam jual beli sewa tanah bengkok adalah urusan para sekdes sendiri. Kalau tetap ngotot tidak bisa mengembalikan tanah bengkok, gaji mereka dipotong atau diberikan sanksi hukuman,” kata Dulbar. ke hal 9 kol 4

Pertemuan Ketua Dewan dan TAPD Gagal Ratusan Guru Swasta Kecewa SEMANGAT perjuangan para guru swasta yang tergabung dalam Forum Guru Swasta (Forgusta) Kabupaten Tegal, dalam menuntut haknya, yakni mendapatkan kenaikan tunjangan insentif masih sangat besar. Terbukti ke hal 9 kol 4

AGUS WIBOWO/RATEG

MASIH BERTAHAN – Sejumlah guru swasta yang tergabung dalam Forgusta masih bertahan di lingkungan gedung DPRD Kabupaten Tegal hingga tuntutannya terpenuhi.

Dari Rencana Pelaksanaan Pembangunan Guci Water Park

Butuh Waktu Lama, Ratusan Tenaga Kerja Direkrut AGUS WIBOWO/RADAR SLAWI

MERINGKUK – Tiga penjudi di depan SD, kini meringkuk di sel tahanan Mapolsek Talang.

Tiga Penjudi di Gedung SD Digulung TALANG - Tiga penjudi yang kerap kali menggelar aksinya di depan teras SD Dawuhan I Talang, diantaranya Wahidin (39) warga Desa Kemanggungan RT 01 RW 02 Kecamatan Tarub, dan dua warga Desa Dawuhan RT 13 Rw 04 Talang, masing-masing Ali Sanjaya (31) serta Sunardi (35), harus mendekam di sel tahanan Mapolsek Talang. Sebab, petugas kepolisian berhasil menggulungnya saat mereka bermain kartu domino jenis kyu-kyu. Diperoleh informasi, penggrebekan permainan judi tersebut bermula dari adanya informasi masyarakat kepada petugas kepolisian terkait maraknya pesta miras yang berada di depan SD Dawuhan 01 Talang. Mendapat informasi terseke hal 9 kol 1

CMYK

Pelaksanaan proyek pembangunan Guci Water Park (Gupark) atau wahana permainan air panas modern di sekitar Obyek Wisata Pemandian Air Panas Guci Kabupaten Tegal, direncanakan menggunakan ratusan tenaga ahli lokal di bidang pembangunan. Benarkah? Laporan : Yanvera PROYEK pembangunan Gupark atau wahana permainan air panas modern dipastikan akan menyedot ratusan tenaga ahli lokal. Untuk itu, warga di sekitar Obyek Wisata (OW) Guci, seperti Pekandangan, Rembul dan Guci

YANVERA/RADAR SLAWI

KOMPAK - Sejumlah warga dan jajaran Direksi PT Capiturang terlihat kompak mejeng dengan Wakil Bupati Tegal Heri Soelistyawan usai melaksanakan prosesi peletakan batu pertama pembangunan Guci Water Park.

diharapkan memanfaatkan momentum tersebut dengan baik. Terlebih pelaksanaan pembangunan proyek yang menelan dana miliaran rupiah itu akan berlangsung lama. Seperti dikatakan Nurkhisbiyah salah satu Direksi PT Capiturang selaku pemegag kendali pelaksanaan proyek pembangunan Guci Water Park. Menurutnya, pelaksanaan pembangunan proyek mega megah ini sangat membutuhkan ratusan tenaga lokal, yang ahli di bidang bangunan. Sehingga sangat diharapkan kerjasama antar warga sekitar, dalam memanfaatkan proyek Guci Water Park. Terlebih tujuan dari pembangunan itu, guna memberdayakan warga sekitar dalam mengelola potensi lokal. “Kami dalam waktu dekat akan merekrut ratusan warga sekitar untuk dipekerjakan dalam ke hal 9 kol 4


PEMALANG

4

SABTU 9 JANUARI 2010

RADAR TEGAL

HARI JADI Tiga Bupati Memeriahkan Hari Jadi PEMALANG – Peringatan Hari Jadi ke435 Kabupaten Pemalang akan berlangsung meriah dan semarak. Bagaimana tidak, sederet kegiatan dan berbagai macam lomba untuk memeriahkan jalannya acara peringatan itu cukup banyak dan sangat menarik. Bahkan menariknya lagi, dalam peringatan Hari Jadi tahun ini panitia tingkat kabupaten juga akan mengudang tiga bupati dalang dan pesinden untuk mementaskan pagelaran wayang kulit semalam suntuk di Pendopo setempat pada 25 Januari mendatang. DOK RADAR PEMALANG Ketua Umum Panitia Peringatan Hari Jadi Sumadi Sugondo ke-435 Kabupaten Pemalang H Sumadi Sugondo mengatakan acara peringatan Hari Jadi Kabupaten Pemalang untuk tahun ini akan berlangsung cukup meriah. Kemeriahan itu dengan ditandai banyaknya kegiatan dan lomba yang akan digelar. “Diantaranya lomba grobyokan tikus, kejuaran tenis yunior Pemalang Open VI, pentas musik dan kembang api,” katanya. Selain itu, kata Sumadi juga akan digelar lomba kasti, sepeda sehat, kejuaraan catur, tenis meja Karang Taruna Cup IX, pemeran seni bonsai, lomba mars anti narkoba dan Pemalang Ikhlas, zairah ke makam bupati-bupati Pemalang, malam wungon, serta festival band. Disamping itu kegiatan upacara peringatan Hari Jadi, prosesi kirab pataka, rapat paripurna DPRD, acara peresmian. Sedangkan pada puncak acara peringatan Hari Jadi akan digelar wayang kulit semalam suntuk dengan mengundang tiga bupati dalang dan sinden. “Yaitu dalang Bupati Sragen, Bupati Wonogiri dan sinden Bupati Karanganyar. Dan tidak kalah menariknya lagi dalang kebanggaan masyarakat Pemalang Ki Dalang Mangun dan dalang dari Amerika,” paparnya. (mg1)

OLAHRAGA

ALI BASARAH/RADAR PEMALANG

TENDANG BOLA - Prosesi menendang bola menandakan dimulainya LPI yang mendapat penghargaan dari Menpora.

Bupati Terima Penghargaan Menpora PEMALANG - Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dindikpora) Kabupaten Pemalang pada akhir tahun 2009 kemarin menggelar pertandingan sepakbola Liga Pelajar Indonesia. Pertandingan ini berjalan sukses dan menjadi motivator bagi pelajar untuk berprestasi. Pemerintah melalui Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Andi Malarangeng memberikan penghargaan kepada Bupati HM Machroes atas penyelenggaraan kejuaraan ini. Kepala Dindikpora Drs Sapardi MSi saat dikonfirmasi Radar membenarkan adanya penghargaan dari Menpora tersebut. “Kami punya prestasi baru yakni mendapat penghargaan dari Menpora kepada Bupati untuk penyelenggaraan LPI,” kata dia Jum`at(8/1) usai mengikuti jalan sehat dalam rangka memeringati HUT Pemalang ke435 di alun-alun Pemalang. Penyelenggaraan liga tersebut diikuti oleh 18 tim dari sejumlah sekolah. Liga dibuka oleh Wakil Bupati H Junaedi SH MM. Pembukaan ditandai dengan tendang bola oleh Wabup dengan disaksikan Pengcab PSSI Kabupaten Pemalang dan jajaran Dindikpora. Mengawali kegiatan LPI dipertandingkan dua tim ekshibisi dari Diklat Salatiga melawan Selection Club. LPI digelar pertandingannya selama 6 minggu. Pertandingan dilaksanakan setiap hari Minggu agar tidak mengganggu jam sekolah. Dari 18 tim ini, lanjut Joko 9 diantaranya adalah dari SMP dan lainnya dari SMA/SMKK. Sembilan tim SMP tersebut adalah SMPN 2 Pemalang, SMPN 3 Pemalang, SMPN 7 Pemalang, SMPN 1 Randudongkal, SMPN 1 Taman, SMPN 1 Comal, SMPN 1 Ulujami, SMPN 5 Ulujami dan MTsN Petarukan. Sementara tim dati SMA adalah SMAN 1 Pemalang, SMAN 2 Pemalang, SMAN 1 Randudongkal, SMAN 1 Petarukan, SMAK Islam Pemalang, SMK Muhammadiyah 1 Pemalang, MAN Pemalang, SMK PGRI 1 Taman dan SMK Nusantara 1 Comal. Terpisah Panitia Penyelenggara Bidang Kompetisi Bisrin mengemukakan dalam LPI yang akhirnya sukses meraih penghargaan dari Menpora itu tampil sebagai juara untuk tingkat SMP adalah SMPN 5 Ulujami, juara 2 MTsN Petarukan, dan jauara 3 bersama SMPN 3 Pemalang dan SMPN 7 Pemalang. Sementara untuk tingkat SMA/SMK juara 1 diraih SMAN 2 Pemalang, juara 2 SMK Islam Pemalang dan juara 3 bersama diraih SMAN 1 Randudongkal dan MAN Pemalang. Salah satu Kepala Sekolah Drs Wiyoni menyambut baik penyelenggaraan LPI dan berharap pada tahun-tahun mendatang diadakan lagi dengan persiapan yang lebih matang dari sebelumnya. “Saya bersyukur anak-anak bisa juara dua apalagi penyelenggaraan sampai mendapat penghargaan dari Menpora,” ujarnya. (ali)

Moza Bawa Pulang Yamaha Vega ZR RIBUAN warga Kabupaten Pemalang Jum’at (8/1) kemarin memenuhi alun-alun Kota Pemalang. Mereka tumplek-blek mengikuti jalan sehat dalam rangka hari Jadi Kabupaten Pemalang ke-435. Acara yang digelar Pemerintah Kecamatan Pemalang bekerja sama dengan Flexy dan Yamaha Anugerah Motor Pemalang ini berlangsung meriah. Sementara jalan sehat kali ini dibuka langsung oleh Sekda Kebupaten Pemalang H Sumadi Sugondo SE MM MSi, mewakili Bupati Pemalang yang saat itu berhalangan hadir. Ribuan peserta jalan sehat sudah berdatangan sejak pukul 06.00 WIB, dan start dimulai sekitar pukul 07.00 WIB. Peserta yang mengikuti jalan sehat itu berasal dari dinas instansi, pelajar SD dan SMP serta masyakarakat umum. Sekda Kabupaten Pemalang H Sumadi Sugondo SE MM MSi yang didampingi Camat Pemalang Suharto SIP MSi membuka jalannya lomba dengan mengibarkan bendera start. Dan ribuan peserta pun mulai berjalan melintasi sejumlah jalan protokol yang telah ditentukan panitia. Diawali dari depan Kantor Kesbangpolimas menuju Jalan Samanhudi, Cisadane, Serayu, Jalan Jenderal Ahmad Yani kemudian menuju pusat kegiatan di Alun-alun kota. Sesampainya di alun-alun para peserta jalan sehat mengikuti acara pengundian hadiah, mereka dihibur sajian orkes dangdut Aria Nada. Suasana pengundian bertambah meriah dan semarak ketika para peserta ramai-ramai berjoget ria, menikmati sajiansajian musik dangdut. Yang menampilkan biduan-biduan cantik dengan menyanyikan lagu-lagu yang sedang laris di pasaran. Ketua Panitia Jalan Sehat Kecamatan Pemalang Drs BPM Wibowo dalam laporannya menyampaikan kegiatan jalan sehat ini diikuti sebanyak kurang lebih 10 ribu peserta. Sedangkan tujuan kegiatan ini selain untuk meriahkan Hari Jadi Ke 435 Kabupaten Pe-

malang, juga untuk mensosialisasikan dan untuk menyehatkan masyarakat Kabupaten Pemalang. “Lomba ini dapat berjalan dengan lancar berkat kerjasama semua pihak, termasuk para peserta yang cukup antusias dalam mengikuti kegiatan ini,” katanya. Heri, dari Event Organizer Armada Enterprise selaku pelaksana kegiatan menambahkan kegiatan jalan sehat ini sebagai salah satu bentuk keikutsertaan warga untuk memeriahkan peringatan hari jadi Kabupaten Pemalang yang jatuh pada tanggal 24 Januari mendatang. “Warga Pemalang tentunya sangat berkeinginan peringatan Hari Jadi ini agar lebih meriah dan semarak, makanya mereka untuk memeriahkannya banyak yang mengikuti kegiatan jalan sehat ini,“ imbuhnya. Sementara Sekretaris Daerah Kabupaten Pemalang H Sumadi Sugondo SE MM MSi dalam kata sambutannya mengajak kepada peserta bahwa moment Hari Jadi ini hendaknya dapat membangkitkan semangat masyarakat untuk bersama-sama melanjutkan pembangun di Kabupaten Pemalang agar lebih maju lagi guna menuju masyarakat Pemalang yang sehat, cerdas, damai dan sejahtera. “Mudah-mudahan dengan moment Hari Jadi ini masyarakat Pemalang akan bertambah semangat untuk membangun Pemalang dan akan semakin meningkatkan pengabdiannya kepada bangsa dan negara,” tandasnya. Setelah memberikan sambutan, Sekda oleh panitia diperkenankan untuk mengambil undian hadiah utama berupa sepeda motor Yamaha Vega ZR, dan salah satu peserta, yakni Moza, warga Desa Kabunan Kecamatan Taman sangat beruntung dapat membawa pulang hadiah utama setelah dinyatakan sebagai pemenang lomba. Sedangkan untuk pengambilan undian hadiah-hadiah lainnya berupa 2 buah sepeda gunung, 2 televisi 21 inc, 2 VCD player, 5 kipas angin dan ratusan hadiah hiburan lainya. (mg1)

Waluyo Susun Pengurus DPC Wasisto Sekretaris PEMALANG - Konferensi Cabang(Konfercab) DPC PDIP Kabupaten Pemalang yang digelar usai Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) di Hotel Panorama Randudongkal Kamis (7/1) kemarin, selain menetapkan Waluyo AT sebagai Ketua DPC, juga menyusun formasi kepengurusan. Di depan peserta rapat Waluyo menegaskan dirinya tidak mampu mengakomodir seluruh pihak dan hal ini membuatnya risau. Terpilih sebagai Sekretaris DPC adalah Wasisto, yang akan mendampingi bersama 13 pengurus lainnya. Waluyo sebelum membacakan hasil keputusan tim formatur menyampaikan penghargaan kepada peserta rapat yang sebelumnya telah mendukungnya menjadi Ketua DPC. “Saya memohon maaf, karena hal ini sangat berat buat saya dan membuat saya risau karena tidak mungkin bisa mengakomodir semua pihak untuk masuk dalam kepengurusan,” kata dia mengawali pidatonya. Bahkan untuk mengambil keputusan tersebut, Waluyo mengaku jatuh sakit sehingga tekanan darahnya naik. Namun demikian meski kondisinya kurang fit, pria yang kini menjabat sebagai Ketua DPRD Pemalang ini mampu menye-

lesaikan agenda rapat dengan lancar. Dalam rapat tersebut satu persatu kader-kader PDIP yang terpilih masuk dalam jajaran kepengurusan dipanggil. Tampil pertama kali adalah Sutono yang menjadi Wakil Ketua bidang Politik dan Pemenangan Pemilu. Kemudian Agus Sukoco SE MSi sebagai wakil Ketua Bidang Keanggotaan dan Organisasi. Sementara Wakil Ketua Bidang Ideologi adalah Martono, Wakil Ketua Bidang Pemberdayaan Perempuan Dra Rahsetyowati, Wakil Ketua Bidang Perhutani dan Nelayan Purwoko, Wakil Ketua Bidang Pemuda dan Mahasiswa Heri Santosa, Wakil Ketua Bidang HAM dan Advokasi Bagong Yoyo Siswoyo,WakilKetua Bidang Komunikasi Imam Siregar, Wakil Ketua Bidang Pemerintyahan dan Otonomi Daerah Tatang Kirana. Tampil sebagai sekretaris adalah Wasisto, Sekretaris Internal Agung Dewanto, Sekretaris Eksternal Drs Suliatiyarso, Bendahara Zakaria dan Waki Bendahara Ir Sudarsono. Terpisah Budi Haryanto yang dalam Konfercab menjadi rival Waluyo AT dan mengantongi dua suara saat dikonfirmasi mengemukakan dalam berpolitik ada kalah dan menang. “Kebetulan dalam konfercab saya kalah,” kata dia. Dia menganggap hal tersebut sebagai sesuatu yang biasa. (ali)

ALI BASARAH/RADAR PEMALANG

HADIAH UTAMA – Sekda Kabupaten Pemalang H Sumadi Sugondo SE MM MSi menyerahkan hadiah utama kepada Moza warga Desa Kabunan pemenang lomba jalan sehat Hari Jadi Pemalang.

PKS Belum Munculkan Calon Mutamam Hasani Pjs Ketua DPD PKS PEMALANG - DPD PKS Kabupaten Pemalang akhirnya siap untuk mengawal sukses Pilkada 2010. Meski belum berani memunculkan nama atau mengarahkan dukungan, namun terbitnya SK DPW PKS Jawa Tengah mengenai penunjukkan Pjs Ketua DPD PKS Kabupaten Pemalang menambah semangat baru partai berlogo bulan sabit kembar tersebut. H Mutamam Hasani ditunjuk untuk menjabat sementara Ketua DPD PKS selama setahun. Ketua Majelis Pertimbangan Daerah (MPD) PKS Pemalang Ikmaludin Azis SPd mengemukakan DPD PKS Kamis (7/1) kemarin menggelar rapat di sekretariatnya. “Rapat adalah untuk membahas surat DPW Jateng mengenai pengangkatan Pjs Ketua DPD PKS Pemalang,” kata dia diruang Fraksi

PKS DPRD Pemalang. Kepastian mengenai siapa yang menjadi komando PKS di Pemalang pasca mundurnya Sumari ini akhirnya terjawab setelah sekian lama menunggu. Ketua DPD sebelumnya Sumari SPdI mengundurkan diri dari jabatannya karena terpilih sebagai anggota legisltif pada Pemilu April 2009 lalu. Sementara pengangkatan H Mutamam Hasani dituangkan melalui SK DPW PKS Jateng no:002/D/SKEP/AK-PKS/I/ 1431. “Mutammam Hasani akan menjabat Pjs selama 1 tahun hingga akhir 2010 selanjutnya akan ada musyawarah daerah,” tambah Ikmal. Tahun 2010, lanjut dia ada tugas besar yaitu mengawal sukses pilkada dan PKS harus punya peran besar pula. Mutamam dalam kesempatan rapat sebagaiamana dirilis DPD PKS menyatakan kesiapannya mengemban amanah ini. “Ada tugas besar di tahun 2010 yaitu mengawal Pilkada, PKS harus

punya peran besar dan juga yang tidak kalah penting adalah pemantapan lagi proses kaderisasi,” tegas Mutammam. Sebelumnya diberitakan Radar Ketua DPD PKS Kabupaten Pemalang mengundurkan diri dari jabatannya. Alasannya karena dia terpilih menjadi anggota legislatif yakni DPRD Pemalang periode 2009-2014 pada pemilu legislatif lalu. Pengunduran diri ini ditindaklanjuti dengan musyawarah yang mengajukan nama-nama penggantinya ke DPP PKS. Sesuai mekanisme di PKS, bahwa setiap Ketua DPD yang terpilih menjadi anggota legislatif maka jabatan ketua harus dilepas. Pengunduran diri dari jabatan ketua, bagi kader yang terpilih menjadi legislatif adalah untuk lebih memudahkan dan berkonsentrasi penuh dalam menjalankan tugas kedewanan. Selain itu Ketua DPD mempunyai fungsi pengawasan bagi kadernya di legislatif. (ali)


ENTERTAINMENT

SABTU 9 JANUARI 2010

9

RADAR TEGAL

SAMMY KERISPATIH

Mendingan Tim Persipura yang Lawan Oman KEKALAHAN tim Indonesia dalam Kualifikasi Piala Asia, mengundang kekecewaan banyak pihak. Penyanyi Sammy Kerispatih, yang ditemui di acara DAHSYAT di Studio RCTI, di antaranya yang mengaku kecewa atas skor 1-2 untuk Oman itu. “Kecewalah pastinya tapi gue acungkan jempol buat Boas Salosa, dia itu memang idola gue,” ungkap Sammy, di Studio RCTI, Jakarta Barat, Jumat (8/1). Menurut Sammy, tidak ada kemajuan dalam tim Indonesia dari tahun ke tahun. Kualitas permainan tidak begitu jauh dengan tahun sebelumnya. Bahkan menurutnya lebih solid tim Persipura, idolanya dibanding Tim Nasional saat ini. “Seperti dari dulu ya, Indonesia mendingan tim Persipura yang turun ya, Persipura kayaknya lebih kuat deh kalau mereka yang turun. Dari dulu memang pertahanan Indonesia payah, nggak tahu kenapa?” ungkapnya balik bertanya. Pihaknya juga tidak mau menyalahkan kerja keras pelatih Timnas, Benny Dollo. Terbukti pemain seperti Boas juga tetap dapat bermain dengan baik. Jadi bukat faktor

pelatihnya. “Kalau untuk masalah pelatihnya sih nggak, buktinya Boas bisa seperti itu kenapa yang lain tidak. Masa cuma Boas doang yang kalau dilihat dari skill-nya cuma dia yang menonjol, kenapa yang lain tidak,” terang pria yang belakangan dituduh menggelapkan mobil temannya itu. “Mungkin pada grogi kali ya, karena di kandang sendiri, jadi beban,” pungkasnya menambahkan. (kpl/gum/dar)

ANANG

Sulitnya Jadi Single Parent PERCERAIAN kerap kali membawa anak-anak sebagai korban. Meski dilakukan dengan cara yang damai, namun perceraian Anang Hermansyah dan Krisdayanti tetap membawa dampak pada anak-anak mereka, Aurel dan Azriel. Sebagai pemegang hak asuh, Anang kini berusaha memberikan perhatian lebih pada anak-anaknya. Penyanyi ini juga mengakui kalau peran sebagai single parent yang disandangnya bukan perkara mudah. Anang kini berupaya untuk membuat anak-anaknya mem-

perbaiki nilai pelajaran di sekolah. “Untuk anak–anak aku sedang menjaga bagaimana mereka untuk perbaiki nilai sekolahnya. Terus secara pribadi bagaimana aku segera mungkin beli rumah buat anak– anakku,” ungkap penyanyi ini yang ditemui di Hard Rock Cafe Jakarta, Kamis (7/1). Dengan perceraiannya, Anang juga menyadari tugas sebagai single parent bukan hal mudah namun dia berusaha untuk menjalankannya sebaik mungkin. “Aku merasakan kejadian, semua kejadian yang ter-

jadi adalah sebuah kesalahan, itu memang sedang aku pelajari, menjadi single parent tidak enak, keadaan ini tidak nyaman, aku kasihan anak–anakku. Aku sebisa mungkin memberikan perhatian walau melalui telepon itu yang aku lakuin. Kalau tidak cari uang, yang kasih makan siapa, serba susah. Kalau aku menemukan pasangan akan lebih nyaman,” katanya. Saat ditanya apa yang akan dilakukan untuk memantau pelajaran anak-anaknya, Anang akan berusaha dekat dengan guru. (kpl/wwn/erl)

Tiga Penjudi di Gedung SD Digulung dari halaman 3 but, jajaran petugas Reskrim Polsek Talang pun Kamis (7/1) malam, segera bergerak menuju lokasi kejadian. Namun, saat mendatangi lokasi ternyata hanya kedapatan 5 orang yang tengah bermain domino. Tanpa membuang waktu, petugas pun segera menggrebegnya. Sementara, dua penjudi berhasil kabur melarikan diri.

Kapolsek Talang AKP Sugiarto didampingi Kanit Reskrim Aiptu Suratman, Jumat (8/ 1) kemarin menegaskan, kini ketigas penjudi yang berhasil digulung, tengah meringkuk di sel tahanan mapolsek. ‘’Dari tangan tersangka, kami hanya berhasil mengamankan satu pak kartu domino, beserta uang tunai Rp 42 ribu saja,’’ terangnya. Namun demikian, meski BB yang didapat hanya sedikit,

termasuk taruhan yang digunakan judi juga hanya Rp 1000, tapi karena pemberantasan perjudian merupakan tugas Kapolri, maka pihaknya pun langsung menyikatnya. ‘’Jenis judi yang digunakan mereka, adalah kyu-kyu dengan menggunakan kartu domino. Sedangkan taruhan yang mereka gunakan bermula dari uang Rp 1000 hingga nanti naik menjadi Rp 5 ribu,’’ paparnya. (gus)

Habis Gelap Terbitlah Terang dari halaman 3 Menurutnya, sebagian warga di Dukuh Kalipasir malah mendapatkan pasokan dari warga Dukuh Buntrak Desa Wlahar Kecamatan Larangan Kabupaten Brebes. Ini yang membuat Muntardlo malu. “Masa warga Kabupaten Tegal mendapatkan listrik dari warga Kabupaten Brebes. Bukan kenapa-kenapa, saya takut Pemkab dianggap tak mau peduli terhadap kepentingan warganya,” ungkap dia lagi. Muntardlo pun kembali menagih janji Bupati Tegal H Agus Riyanto yang siap menyediakan pal (tiang listrik, red) di tahun

2010 ini. Apalagi janji itu, langsung diucapkan di hadapan warganya. “Paling tidak sebelum saya lengser warga saya sudah bisa menikmati listrik seluruhnya. Ibarat pepatah habis gelap terbitlah terang,” ucapnya menyitir buku karangan RA Kartini. Maksudnya, urai Muntardlo, kegiatan warga yang sudah mulai dinamis bisa terakomodasi dengan sumber energi yang permanen. Sehingga kualitas hidup mereka yang sudah baik akan kian tertata seterusnya. Sebagai wilayah yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Brebes, dia kerap iri. Se-

bab, Desa Welahar yang langsung membatasi wilayah antar kabupaten itu sudah memiliki infra struktur yang lumayan bagus. “Paling tidak jalan sepanjang 500 meter di Dukuh Kalipasir I diaspal. Karena jalan itu berada tepat di depan kantor desa dan sebagai urat nadi utama warga,” pintanya. Meskipun masih tergolong pedesaan, tingkat partisipasi warga Desa Margaayu layak diacungi jempol. Itu pula yang menyebabkan desa pecahan Desa Kalisalak itu kerap dijadikan acuan pembinaan partisipasi masyarakat pada programprogram pembangunan. (gus)

Sarana Agar Lebih Cepat dari halaman 3 ‘’Pemberian dua unit Yamaha Scorpio tersebut, adalah peran kami sebagai masyarakat yang ingin polisi bisa lebih maju, dan berkembang. Makanya, dengan memberikan bantuan dua unit sepeda motor ini, diharapkan polisi bisa lebih dan lebih maju dalam memberikan pelayanannya kepada masyarakat,’’ terang pengusaha batu split Wido Sumitri. Warga Desa Sesepen Kecamatan Balapulang Kabupaten Tegal ini juga menambahkan, pemberian motor tersebut juga

tidak ada kaitannya dengan persoalan apapun. Sebab, bantuan yang diberikan hanya memang untuk sarana dalam tugas kepolisian agar bisa lebih cekat. Dalam pemberian bantuan dua unit Yamaha scorpio tersebut juga langsung diterima oleh Kapolres Tegal AKBP Wahyu Handoyo, yang merasa senang atas kepedulian masyarakat dengan kinerja Polri. ‘’Ya, hubungan dan komunikasi yang baik memang bisa membuahkan hasil. Seperti salah satunya adalah pemberian unit motor. Ini karena

polisi sekarang, terus memberikan pelayanan dan pendekatan kepada masyarakat. Terlebih masyarakat juga sekarang merupakan mitra dari polisi sendiri,’’ ujarnya. Dia menambahkan, polisi dan masyarakat adalah saling membutuhkan, sehingga polisi memiliki tugas untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat termasuk mengayomi mereka. Masyarakat juga bisa memberikan informasi-informasi kepada kepolisian terkait dengan hal-hal yang mencurigakan di lingkungan masyarakat. (gus)

Dewan Kesenian Agendakan Gelar ... dari halaman 3 UPTD Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga (Dikpora) Kecamatan Pangkah, membenarkan hal tersebut. Diakuinya, Ketua DKT, Ki Enthus Susmono, telah memberikan perintah secara lisan untuk segera melakukan persiapan dalam rangka pelaksanaan Musda. ‘’Saya memang mendapat instruksi dari Ketua DKT, tapi baru bersifat lisan saja. ketua DKT memberikan amanat agar Musda dapat dilaksanakan antara tanggal 4 - 10 Januari 2009 ini. Demi menindaklanjuti

instruksi tersebut, saya masih menunggu petunjuk dari Diparsenibud,’’ terang Teguh Herdi S. Sementara itu, ditemui secara terpisah, Kasie Nilai Kebudayaan Diparsenibud Kabupaten Tegal, Wuninggar, membenarkan hal tersebut. Namun demikian, pihaknya masih belum dapat memutuskan kepastian tanggal pelaksanaan Musda DKT. Saat ini, dia mengaku, masih melakukan koordinasi dengan Kabid Kebudayaan Diparsenibud Kabupaten Tegal, Tien Mei Antyas DJ. ‘’Saya memang sudah men-

dapatkan instruksi dari Ketua DKT, tapi saya masih akan mengkoordinasikan dengan Kabid Kebudayaan, untuk menentukan langkah selanjutnya. tetap yang jelas, saat ini kami masih berkonsentrasi pada persiapan acara jamasan makam Sunan Amangkurat, yang rencananya akan dilaksanakan tepat tanggal 10 Januari 2009 ini Jadi tentu saja rencana Musda baru dapat dilaksanakan setelah tanggal itu,’’ terang Wuninggar. Hingga berita ditulis, Ketua DKT Kabupaten Tegal, Ki Enthus Susmono, masih belum dapat dihubungi. (aan)

Jill Gladys Pilih Bungkam KASUS penganiayaan yang dialami Jill Gladys akibat ulah Beft Nando memang telah ditangani oleh pihak kepolisian. Namun, lebih jauh, ternyata pihak berwajib juga memberikan instruksi bagi Jill untuk tidak sembarangan bicara kepada media. “Saya tidak menjenguk pacar saya, saya ke dalam cuma menemui polisi,” ujar Jill sambil terburu-buru meninggalkan ruang tahanan Polda Metrojaya, Jum’at (8/1) siang. Sementara itu, janda satu anak yang datang ke Polda Metrojaya mengenakan t-shirt pink yang dipadu dengan jeans hitam itu tak nampak ditemani oleh kuasa hukumnya dan hanya datang bersama sang supir. “Mohon maaf, saya tidak bisa banyak bicara, sebab saya masih disuruh polisi untuk bungkam. Karena pemeriksaannya masih belum selesai, nanti kalau masalah saya sudah selesai pasti saya akan bicara,” ucap Jill cepat, sembari berjalan menghindari pertanyaan wartawan menuju mobil CRV Hitam dengan nopol B 903 QC. (kpl/adt/bar)

PINKAN MAMBO

Tak Mudah Cari Pasangan Hidup HIDUP sendirian tanpa suami terpaksa Pinkan Mambo lakukan sampai saat ini. Pasalnya dia melihat belum ada laki-laki yang cocok dan mau berbagi arti tanggung jawab dalam berumah tangga. Begitu pengakuannya, Rabu (8/1), kelar mengisi acara Dahsyat RCTI. “Nggak mudah cari pasangan hidup. Nggak hanya perempuan, laki-laki juga. Apalagi dengan pekerjaan saya yang tentu dan mesti kebal terhadap pemberitaan dari media,” ucapnya. Lebih lanjut dikatakan, hingga kini dia belum menemukan sosok laki-laki yang diharapkan. Untuk itu Pinkan menjalani kehidupan kesendirian dengan apa adanya. (kpl/dis/bun)

Butuh Waktu Lama, Ratusan Tenaga Kerja Direkrut dari halaman 3 proyek pembangunan ini. Sebab, itu sudah direncanakan sejak awal. Dan juga kami sangat membutuhkan tenaga mereka,” kata Nurkhisbiyah kepada Radar Jumat kemarin. Menurutnya,sementara ini proses perekrutan ditangani bagian lapangan, sehingga warga diminta secepatnya tanggap akan hal ini. Apalagi

semua kebutuhan material bangunan, mulai dari batu, semen dan pasir sudah didatangkan ke lokasi. “Proses perijinan sudah selesai semua, sehingga pelaksanaan pembangunan Guci Water Park hanya tinggal menunggu hitungan detik,” ucapnya seraya menambahkan, ini kesempatan langka yang harus dimanfaatkan dengan baik oleh warga sehingga akan mendapatkan hasil yang

memuaskan untuk memenuhi kebutuhan ekonomi keluarga. “Prediksi kami di jajaran direksi pelaksanaan pembangunan Guci Water Park akan memakan waktu panjang. Dari struktur bangunan direncanakan akan sangat megah. Kenyataan ini menurut kami sangat mengutungkan para pekerja,” tandasnya. Lebih lanjut Nurkhisbiyah menambahkan, segala persiap-

an usai dikeluarkannya surat perijinan dari pihak terkait dalam hal ini Pemkab sudah seratus persen sempurna. Sehingga kemungkinan besar besok sudah bisa dimulai pelaksanaannya, meski sedikit terlambat dari waktu yang telah direncanakan. “Pelaksanaan ini memang agak telambat, tapi kami yakin bisa selesai pada waktu yang ditentukan,” ujarnya. (k1)

Pencari Kerja Capai 16 Ribu dari halaman 3 tersebut, menjadi permasalahan mendasar yang perlu mendapatkan perhatian semua pihak. Sehingga nantinya diharapkan, semua pihak dapat bersaing menciptakan lapangan kerja baru untuk meningkatkan daya serap lapangan kerja bagi 16 Ribu pencari kerja. ‘’Permasalahn mendasar ini menjadi permasalahan kita bersama dan perlu adanya pemecahan yang serius. Kalau semua pihak, baik pemerintah maupun swasta, dapat bekerja sama menciptakan lapangan kerja baru, niscaya daya serap dunia

kerja juga dapat ditingkatkan,’’ ujar Wakhidin. Diakui Wakhidin, selama ini Dinas Sosial Tenaga kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Kabupaten Tegal telah berupaya semaksimal mungkin dalam membut program untuk menciptakan tenaga kerja yang mandiri dan memiliki daya saing yang cukup. Namun demikian, upaya tersebut juga hendaknya disertai dengan adanya perhatian dari semua kalangan, terutama pihak swasta. ‘’Saya rasa, upaya mengurangi angka pengangguran di Kabupaten Tegal ini dapat dilakukan dengan koordinasi lintas sektoral, termasuk meli-

batkan secara aktif peran swasta,’’ ungkap Wakhidin. Selain itu, lanjut Wakhidin, diharapkan pula peran aktif swasta dalam bentuk perlindungan terhadap tenaga kerja. Sehingga, upaya mengurangi angka pengangguran itu tidak diikuti dengan penambahan angka pengangguran akibat bertambahnya pekerja swasta yang mengundurkan diri dari pekerjaannya. ‘’Perlindungan terhadap pekerja, khusunya yang bekerja di perusahaan swasta, saya rasa masih kurang maksimal. Kalau ini dibiarkan, akan berpotensi menambah angka pengangguran baru karena banyak pekerja

yang memilih mengundurkan diri. Mestinya, upaya pengurangan angka pengangguran juga dapat diimbangi dengan upaya memberikan kesejahteraan dan perlindungan bagi para pekerja,’’ terang Wakhidin. Wakhidin berharap, tingginya angka pencari kerja di Kaupaten Tegal itu dari tahun ke tahun dapat dikurangi. Sehingga dampak sosial yang ditimbulkan akibat tingginya angka pengangguran, juga dapat terus ditekan. Selain itu, upaya penciptaan lapangan kerja baru juga diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan warga di Kabupaten Tegal. (aan)

diri, dulu sebelum jadi PNS mereka menggebu-gebu mendesak pemerintah, tapi setelah permintaan dikabulkan, mau menang sendiri dengan alasan beraneka ragam,” tandas Dulbar. Dulbar menambahkan, sekdes harus sadar bahwa status tanah

bengkok adalah milik desa. Sehingga sudah barang tentu bukan untuk kekayaan pribadi. “Saya tekankan di sini pemkab jangan pernah bermain mata dalam memandang permasalahan ini. Dan untuk para sekdes saya minta berbesar hatilah,” tambahnya. (k1)

Sekdes Harus Ditindak dari halaman 3 Lebih lanjut dia menyatakan, bersedia ataupun tidak para sekdes harus secepatnya mengembalikan tanah bengkok. Karena Sekdes PNS terikat dengan PP No 30 Tahun 1980 tentang

Peraturan Disiplin PNS. Intinya mereka yang tidak mau mengembalikan bisa dikenai pasal pelanggaran disiplin PNS, atau bisa juga diarahkan melawan hukum. “Para sekdes harus bisa bertanggungjawab secara jantan. Jangan mau enaknya sen-

Pertemuan Ketua Dewan dan TAPD Gagal dari halaman 3 meski belum ada kepastian apakah akan terealisasi atau tidak tuntutannya, mereka tetap kompak bertahan. Padahal pertemuan antara Forgusta dengan Ketua DPRD dan Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) yang dijadwalkan hari ini (kemarin) gagal. “Sebelumnya kami dijanjikan untuk bertemu dengan ketua dewan dan ketua TAPD. Namun, informasi yang kami terima, ketua dewan masih di luar kota. Ini jelas membuat kami kecewa, untuk itu kami akan tetap di sini sampai tuntutan kami terpenuhi” kata Ketua Forgusta Kabupaten Tegal, Fatah Yasin saat berorasi di hadapan para guru. Meski Ketua DPRD Kabupaten Tegal Rojikin AH SH tidak memenuhi janjinya, lanjutnya, ia

tidak akan melakukan aksi apapun. Kecuali hanya bertahan di tenda-tenda yang telah dibangun di halaman kantor DPRD Kabupaten Tegal seperti rencana awal. Yakni, pendirian tendatenda keprihatinan hingga tuntutan guru swasta terpenuhi. “Ya akan tetap dengan rencana awal. Kami akan terus menduduki kantor DPRD Kabupaten Tegal sampai mereka (anggota dewan, Red) memenuhi tuntutan kami,” katanya. Seperti diberitakan Radar sebelumnya, ribuan guru swasta yang tergabung dalam Forgusta Kabupaten Tegal, Senin (4/1) kembali menggelar aksi unjuk rasa dan long march (jalan kaki) mulai jalan raya A Yani Slawi, tepatnya depan kantor Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga (Dikpora) menuju halaman DPRD Kabupaten

Tegal. Aksi demonstrasi besarbesaran yang juga melibatkan siswa dari mulai TK hingga SLTA itu, sempat memacetkan jalan raya utama Tegal-Purwokerto. Sejak pukul 09.00 WIB, mereka secara bergelombang mulai berkumpul di Jalan A Yani Slawi. Di jalan raya tersebut, mereka menggelar aksinya. Berbagai spanduk, poster dan ragam tulisan lainnya dibentangkan untuk mengekspresikan keinginan mereka. Dalam orasinya, mereka menyampaikan beberapa tuntutan diantaranya meminta penghapusan perlakuan diskriminasi terhadap guru swasta, revisi Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) tentang Pengangkatan Tenaga Honorer menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang akan menyengsarakan guru

swasta, serta menuntut pembuatan Peraturan Daerah (Perda) honorarium guru swasta sesegera mungkin. Usai melakukan orasi di jalan A Yani, ribuan massa pendemo melanjutkan aksi long march melalui jalan protokol Kabupaten Tegal. Aksi long march diawali dengan aksi teatrikal para siswa SMK NU Wahid Hasyim. Dalam aksi teatrikal itu, para siswa tampak mengusung keranda yang diselimuti dengan kertas bertuliskan tuntutan para guru swasta. Selain keranda, sejumlah pemain teatrikal juga nampak diseret menggunakan tali. Kesemua itu sebagai gambaran keprihatinan terhadap nasib para guru swasta. Mereka hingga kini masih bertahan dengan mendirikan tenda-tenda di sekitar gedung DPRD Kabupaten Tegal. (k1)


CMYK

SABTU, 9 JANUARI 2010

METRO SLAWI

10

RADAR TEGAL

Kuota 30 Persen Perempuan, Terkendala Aturan

DOK RATEG

Hj Marhamah

Dibutuhkan Format Baru Setarakan Gender KUOTA 30 persen perempuan dalam keanggotaan DPRD Kabupaten Tegal, ternyata masih sebatas wacana. Saat ini tercatat porsi anggota DPRD Kabupaten Tegal yang diduduki kaum perempuan hanya 3 orang, atau hanya sekitar 6 persen dari jumlah total anggota DPRD Kabupaten Tegal yang mencapai 50 orang. Kenyataan ini terkait dengan pemberlakukan aturan dalam Pemilu Legislatif (Pileg) 2009 lalu. Sehingga, kaum perempuan dan kaum laki-laki harus bersaing meperebutkan kursi anggota DPRD Kabupaten Tegal. Demi amanat kuota 30 persen perempuan itu, hendaknya dapat dirumuskan format kebijakan baru dalam Pileg. Sehingga, kuota 30 persen perempuan tersebvut dapat terpenuhi. Menurut pemerhati perempuan yang juga anggota Ko-

misi I DPRD, Hj Marhamah, kuota perempuan yang duduk sebagai anggota DPRD itu selamanya akan tetap menjadi wacana. Hal ini terjadi jika pembuat kebijakan aturan main dalam Pileg, tidak memiliki kemauan yang kuat dalam mengemban amanat kesetaraan gender tersebut. ‘’Kita mengakui, belum ada aturan yang mengikat terkait dengan amanat kuota 30 perempuan. Ditambah lagi dengan keputusan MK (Mahkamah Konstitusi - red) tentang tata cara pelaksanaan Pileg. Sehingga amanat kuota 30 persen perempuan itu hanya menjadi wacana karena memang tidak didukung format Pemilu,’’ ungkap Hj Marhamah. Perubahan format Pemilu itu, menurut Hj Marhamah yang juga menjabat sebagai Ketua Fraksi PDIP, diantaranya dengan memberikan prosi kepada kaum perempuan dari setiap daerah pemilihan (Dapel). Misalnya diantara calon anggota legislatif (caleg) yang terpilih dalam satu dapel, dapat disipkan caleg perempuan meskipun perolehan suaranya jauh lebih rendah. ‘’Bisa saja dibuat formulasi untuk memberikan ruang yang cukup bagi kaum perempuan. Misalnya, memberikan porsi kepada kaum perempuan untuk duduk sebagai anggota DPRD, minimal satu per dapel. Memang wacana seperti ini akan menimbulkan pro dan kontra, karena itulah perlu adanya kajian terlebih dahulu penerapan format yang paling tepat,’’ ujar Hj Marhamah, yang juga istri Bupati Tegal, H Agus Riyanto. Namun demikian, lanjut Hj Marhamah, para kaum perem-

puan juga hendaknya mampu membuktikan kualitas diri masing-masing. Sehingga kaum perempuan tidak hanya menunggu, namun dapat berupaya meraih kesetaraan dengan kaum laki-laki. ‘’Kita akui, keterwakilan kaum perempuan masih rendah. Tapi hendaknya hal ini dapat memicu semangat para kaum perempuan untuk berani bersaing dengan kaum laki-laki. Caranya, dengan membuktikan kemampuan dan kualitas para kaum perempuan itu sendiri,’’ kata Hj Marhamah. Hj Marhamah berharap, ke depan pemerintah dapat memberikan perhatian lebih dengan memberikan format dan aturan hukum yang jelas bagi keterlibatan kaum perempuan. Sehingga nantinya diharapkan semangat kesetaraan gender dapat diwujudkan, bukan hanya sebatas wacana saja. ‘’Ke depan, kami sangat berharap adanya format dan aturan hukum yang dapat mewujudkan keterwakilan kaum perempuan. Saya yakin, dengan semakin seimbangnya komposisi keterwakilan kaum perempuan dan kaum laki-laki, minimal akan membawa dampak positif bagi kemajuan kaum perempuan,’’ kata Hj Marhamah menegaskan. Selain komposisi keterwakilan para kaum perempuan di lembaga eksekutif, keterwakilan kaum perempuan di lembaga eksekutif juga dinilai masih kurang. Untuk itu, diharapkan ke depan para pembuat kebijakan dapat memberikan perhatian lebih demi memberikan ruang gerak yang cukup bagi perempuan. Sehingga, semangat kesetaraan gender tidak hanya menjadi sebatas wacana saja. (aan)

Budi : Harus Ada Validasi Data Dulu mas, Kabupaten Tegal men- Sutrisno, hendaknya dapat dapatkan alokasi anggaran dilakukan upaya validasi data. sebesar lebih kurang Rp 5 Antara lain dengan melibatkan Miliar dalam tahun 2010. Alo- unsur Komisi IV DPRD dalam pendataan pekasi anggaran nerima Jamjamkesmas ini ‘’Untuk warga masyara- kesmas dan berasal dari p e m e r i n t a h kat yang tidak tercantum Jamkesda. ‘’Data yang pusat yang dalam kuota Jamkesmas dan akan dialokasikan ada selama ini, d i s a l u r k a n Jamkesda, anggaran untuk yang non melalui ban- kuota. Nilainya sekitar Rp 1,4 b e r s u m b e r tuan APBN miliar dan dana ini akan dike- dari BPS . Mestinya ke 2010. sedang- lola oleh Dinkes.’’ depan, BPS kan untuk dapat melakuJamkesda, dr HM Budi Sutrisno kan validasi Pemkab Tegal data dengan m e n g a melibatkan lokasikan anggaran sekitar Rp 6 miliar DPRD agar diperoleh data yang benar-benar valid,’’ ujar dr Budi. dalam tahun 2010. Terkait dengan pemberla‘’Untuk warga masyarakat yang tidak tercantum dalam kuan larangan pembuatan SKkuota Jamkesmas dan Jam- TM, menurut dr Budi, henkesda, akan dialokasikan ang- daknya dapat diterapkan setegaran untuk yang non kuota. lah dilakukannya upaya valiNilainya sekitar Rp 1,4 miliar dasi data warga yang tidak dan dana ini akan dikelola oleh mampu. Sehingga penerapan Dinkes,’’ terang dr HM Budi aturan itu tidak berdampak buruk bagi warga yang tidak Sutrisno. Terkait dengan pendataan mampu yang tidak tercantum penerima Jamkesmas dan Jam- dalam kuota penerima Jamkesda, menurut dr HM Budi kesmas dan Jamkesda. (aan)

DOK RATEG

dr HM Budi Sutrisno

SLAWI - Terkait rencana diberlakukannya aturan yang melarang dikeluarkannya SKTM, baik oleh Desa/kelurahan maupun Kecamatan ditanggapi oleh DPRD Kabupaten Tegal. Wakil Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tegal dr HM Budi Sutrisno menyatakan, pemerintah akan mengalokasikan anggaran bagi pelaksanaan program Jamkesmas dan Jamkesda itu. Untuk Jamkes-

HARVIYANTO/RATEG

NIKMATI AIR PANAS - Ratusan orang memadati pemandian air panas di Objek Wisata Guci saat libur tahun baru.

Jumlah Pengunjung Tembus 10 Ribu Orang Pebruari Direncanakan Tarif Masuk Naik SLAWI - Objek Wisata Guci masih menjadi primadona tersendiri. Buktinya, ribuan orang mendatangi lokasi objek wisata tersebut yang terletak di lereng Gunung Slamet. Banyaknya objek yang ditawarkan di lokasi itu membuat sejumlah pengunjung tetap senang untuk datang lokasi tersebut. Bahkan harihari tertentu, pengunjung datang dari luar daerah. Mereka datang untuk bisa menikmati berbagai hiburan yang dita-

warkan terutama pemandian air panas yang sampai saat ini masih menjadi primadonapara pengunjung. Kepala Objek Wisata Guci Imam Sutanto saat ditemui kemarin mengatakan, dalam tahun 2010 ini, OW Guci akan mendapatkan tambahan fasilitas. Beberapa investor sesuai rencana akan membangun beberapa lokasi hiburan di Guci. Diantaranya lokasi pemandian, kolam renang milik Departemen Kehutanan dan lainnya. Dengan semakin banyaknya fasilitas di OW Guci, diharapkan akan bisa menambah jumlah pengunjung lebih banyak

lagi. Untuk saat ini, tambah Imam, pengunjung di OW Guci masih cukup bagus, bahkan selama liburan ini jumlah pengunjung meningkat drastis. Ia mengaku, pada tahun baru 2010 kermarin, jumlah pengunjung yang masuk ke OW Guci mencapai 10 ribu orang. Jumlah tersebut termasuk puncak selama liburan. Sementara pada hari berikutnya, jumlah pengunjung sempat menurun menjadi 6 ribu pengunjung. “Memang setelah tahun baru jumlah pengunjung sempat menurun, namun hari ketiga setelah tahun baru, tepatnya hari minggu, jumlah

pengunjung kembali membludak mencapai 9 ribu pengunjung,” terangnya. Sesuai rencana, tambah Imam, Dinas Pariwisata KabupatenTegal akan menaikan tarif masuk ke objek wisata Guci. Kenaikan tersebut akan dilakukan pada bulan Februari tahun ini. Namun untuk secara pasti, kenaikan tersebut bisa diketahui dalam data rencan kenaikan yang ada di Dinas Pariwisata. “Sesuai rencana tarif masuk akan dinaikan pada bulan Februari nanti, namun saya tidak tahu berapa-berapa kenaikannya, itu ada dalam data kami,” jelasnya. (cw3)

Bisa Timbulkan Gejolak Masyarakat Jelang Pemberlakuan Larangan SKTM TIDAK lama lagi, aturan yang melarang dikeluarkannya Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM), baik oleh Desa/ kelurahan maupun Kecamatan akan segera diberlakukan. Namun demikian, masih banyak masalah yang tersisa jika pemberlakuan aturan tersebut benar-benar diterapkan. Meskipun penerapan aturan tersebut akan digantikan dengan pemberian Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas) oleh pemerintah pusat dan pemberian alokasi anggaran Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda) kepada warga yang tidak terdaftar dalam Jamkesmas. Pasalnya, dikhawatirkan akan banyak warga yang tidak mampu, kesulitan mendapatkan pelayanan kesehatan secara cumacuma. Hal itu dibenarkan Camat Labaksiu HM Sutarno. Menurutnya, pemberlakuan larangan pembuatan SKTM itu akan dirasakan dampaknya bagi warga yang tidak terdaftar dalam Jamkesmas mapun Jamkesda. Hal ini juga nantinya dikha-

watirkan dapat menimbulkan gejolak di tengah-tengah warga, yang tentunya berimbas kepada pemerintahan desa/kelurahan dan kecamatan. ‘’Memang kalau aturan ini diterapkan, pemerintah desa/ kelurahan dan kecamatan tidak lagi berwenang mengeluarkan SKTM. Kalau ada warga yang tidak tercantum dalam Jamkesmas dan Jamkesda, kami sudah menghimbau agar pemerintahan desa/kelurahan dapat mencarikan solusinya. Baik ditanggung secara swa-

daya bersama masyarakat di desa tersebut atau dengan menggunakan cara lainnnya,’’ terang HM Sutarno saat ditemui di sela-sela pembahasan Rencana Kerja dan Anggaran (RKA) Satuan Kerja Perangkat daerah (SKPD), Jumat (8/1) kemarin. Demi mengantisipasi adanya warga tidak mampu yang belum terdaftar dalam Jamkesmas maupun Jamkesda HM Sutarno memberikan imbauan kepada jajaran pemerintahan desa di Kecamatan Lebaksiu, agar mela-

kukan pendataan peserta Jamkesmas dan Jamkesda dengan cara seobyektif mungkin. Sehingga kuota Jamkesmas dan Jamkesda dapat benar-benar diperuntukkan bagi warga yang kurang mampu. ‘’Kami sudah mengimbau para kades agar dapat melakukan pendataan warga yang tidak mampu, sebenar-benarnya. Sehingga data penerima Jamkesmas dan Jamkesda itu dapat benar-benar sesuai dengan kenyataan yang ada,’’ terang HM Sutarno. (aan)

ARIEF NUR/RADAR SLAWI

BERI PELAYANAN - Jika ditunjuk untuk memberi pelayanan kepada pasien Jamkesda, Puskesmas Balapulang telah siap.


CMYK

RADAR PEMALANG

BERLANGGANAN (0283) 340 900 / SMS ke 0815.5643.6843

SABTU, 9 JANUARI 2010

TELP PENTING RSUD Dr. M. Ashari (0284) 32161 RSU Santa Maria Pemalang (0284) 321251 / 5862051 (IGD)

NGENDONG Tiga Bupati Memeriahkan Hari Jadi PEMALANG – Peringatan Hari Jadi ke435 Kabupaten Pemalang akan berlangsung meriah dan semarak. Bagaimana tidak, sederet kegiatan dan berbagai macam lomba untuk memeriahkan jalannya acara peringatan itu cukup banyak dan sangat menarik. Bahkan meDOK RADAR PEMALANG nariknya lagi, dalam Sumadi Sugondo peringatan Hari Jadi tahun ini panitia tingkat kabupaten juga akan mengudang tiga bupati dalang dan pesinden untuk mementaskan pagelaran wayang kulit semalam suntuk di Pendopo setempat pada 25 Januari mendatang. Ketua Umum Panitia Peringatan Hari Jadi ke435 Kabupaten Pemalang H Sumadi Sugondo mengatakan acara peringatan Hari Jadi Kabupaten Pemalang untuk tahun ini akan berlangsung cukup meriah. Kemeriahan itu dengan ditandai banyaknya kegiatan dan lomba yang akan digelar.

PKS Belum Munculkan Calon Mutamam Hasani Pjs Ketua DPD PKS PEMALANG - DPD PKS Kabupaten Pemalang akhirnya siap untuk mengawal sukses Pilkada 2010. Meski belum berani memunculkan nama atau mengarahkan dukungan, namun terbitnya SK DPW PKS Jawa Tengah mengenai penunjukkan Pjs Ketua DPD PKS Kabupaten Pemalang menambah semangat baru partai berlogo bulan sabit kembar tersebut. H Mutamam Hasani ditun-

juk untuk menjabat sementara Ketua DPD PKS selama setahun. Ketua Majelis Pertimbangan Daerah (MPD) PKS Pemalang Ikmaludin Azis SPd mengemukakan DPD PKS Kamis (7/1) kemarin menggelar rapat di sekretariatnya. “Rapat adalah untuk membahas surat DPW Jateng mengenai pengangkatan Pjs Ketua DPD PKS Pemalang,” kata dia diruang Fraksi PKS DPRD Pemalang. Kepastian mengenai siapa yang menjadi komando PKS di Pemalang pasca mundurnya Su-

mari ini akhirnya terjawab setelah sekian lama menunggu. Ketua DPD sebelumnya Sumari SPdI mengundurkan diri dari jabatannya karena terpilih sebagai anggota legisltif pada Pemilu April 2009 lalu. Sementara pengangkatan H Mutamam Hasani dituangkan melalui SK DPW PKS Jateng no:002/D/SKEP/AK-PKS/I/1431. “Mutammam Hasani akan menjabat Pjs selama 1 tahun hingga akhir 2010 selanjutnya akan ada musyawarah daerah,” tambah Ikmal.

Tahun 2010, lanjut dia ada tugas besar yaitu mengawal sukses pilkada dan PKS harus punya peran besar pula. Mutamam dalam kesempatan rapat sebagaiamana dirilis DPD PKS menyatakan kesiapannya mengemban amanah ini. “Ada tugas besar di tahun 2010 yaitu mengawal Pilkada, PKS harus punya peran besar dan juga yang tidak kalah penting adalah pemantapan lagi proses kaderisasi,” tegas Mutammam. Sebelumnya diberitakan Radar Ketua DPD PKS Kabupaten Pe-

malang mengundurkan diri dari jabatannya. Alasannya karena dia terpilih menjadi anggota legislatif yakni DPRD Pemalang periode 2009-2014 pada pemilu legislatif lalu. Pengunduran diri ini ditindaklanjuti dengan musyawarah yang mengajukan nama-nama penggantinya ke DPP PKS. Sesuai mekanisme di PKS, bahwa setiap Ketua DPD yang terpilih menjadi anggota legislatif maka jabatan ketua harus dilepas. Pengunduran diri dari jabatan ketua, bagi kader yang terpilih ke hal 9 kol 4

Dari Jalan Sehat Hari Jadi Kabupaten Pemalang ke-435

MOZA BAWA PULANG

YAMAHA VEGA ZR

ke hal 9 kol 1

PENTOL RAH...

ALI BASARAH/RADAR PEMALANG

TENDANG BOLA - Prosesi menendang bola menandakan dimulainya LPI yang mendapat penghargaan dari Menpora.

Bupati Terima Penghargaan Menpora

ALI BASARAH/RADAR PEMALANG

HADIAH UTAMA – Sekda Kabupaten Pemalang H Sumadi Sugondo SE MM MSi menyerahkan hadiah utama kepada Moza warga Desa Kabunan pemenang lomba jalan sehat Hari Jadi Pemalang ke-435.

PEMALANG - Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dindikpora) Kabupaten Pemalang pada akhir tahun 2009 kemarin menggelar pertandingan sepakbola Liga Pelajar Indonesia. Pertandingan ini berjalan sukses dan menjadi motivator bagi pelajar untuk berprestasi. Pemerintah melalui Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Andi Malarangeng memberikan penghargaan kepada Bupati HM Machroes atas penyelenggaraan kejuaraan ini.

RIBUAN warga Kabupaten Pemalang Jum’at (8/1) kemarin memenuhi alun-alun Kota Pemalang. Mereka tumplek-blek mengikuti jalan sehat dalam rangka hari Jadi Kabupaten Pemalang ke-435. Acara yang digelar Pemerintah Kecamatan Pemalang bekerja sama dengan Flexy dan Yamaha Anugerah Motor Pema-

lang ini berlangsung meriah. Sementara jalan sehat kali ini dibuka langsung oleh Sekda Kebupaten Pemalang H Sumadi Sugondo SE MM MSi, mewakili Bupati Pemalang yang saat itu berhalangan hadir. Ribuan peserta jalan sehat sudah berdatangan sejak pukul 06.00 WIB, dan start dimulai sekitar pukul 07.00 WIB.

Peserta yang mengikuti jalan sehat itu berasal dari dinas instansi, pelajar SD dan SMP serta masyakarakat umum. Sekda Kabupaten Pemalang H Sumadi Sugondo SE MM MSi yang didampingi Camat Pemalang Suharto SIP MSi membuka jalannya lomba dengan mengibarkan ke hal 9 kol 1

ke hal 9 kol 1

Proyek RRMC Cibiyuk akan Diaktifkan Kembali

ALI BASARAH/RADAR PEMALANG

RAPAT – Pengurus DPC PDIP Kabupaten Pemalang saat menggelar rapat pembentukan Pengurus DPC PDIP periode 2010-2015.

Waluyo Susun Pengurus DPC Wasisto Sekretaris PEMALANG - Konferensi Cabang(Konfercab) DPC PDIP Kabupaten Pemalang yang digelar usai Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) di Hotel Panorama Randudongkal Kamis (7/1) kemarin, selain menetapkan Waluyo AT sebagai Ketua DPC, juga menyu-

CMYK

sun formasi kepengurusan. Di depan peserta rapat Waluyo menegaskan dirinya tidak mampu mengakomodir seluruh pihak dan hal ini membuatnya risau. Terpilih sebagai Sekretaris DPC adalah Wasisto, yang akan mendampingi bersama 13 pengurus lainnya. Waluyo sebelum membake hal 9 kol 1

AMPELGADING - Gedung Proyek Rural Rearing Multiplication Center (RRMC) Pemerintah Kabupaten Pemalang di Desa Cibiyuk Kecamatan Ampelgading, menurut rencana akan difungsikan kembali. Saat ini, ada enam lokal gedung yang sudah mangkrak selama 7 tahun terakhir. Saat ini sedang diperbaiki oleh 2 orang pekerja dari Badan Pertanahan Nasional Kabupaten Pemalang. “Secara bertahap gedung akan diperbaiki, termasuk yang awal ini perbaikan tiga lokal gedung,” ujar Sekretaris Desa

Cibiyuk Wahadi disela-sela perbaikan kepada Radar Kamis (7/1). Dikatakan dia, Kawasan Pengembangan dan Budidaya Ayam Buras yang menempati lahan seluas 5.000 meter persegi itu akan diaktifkan lagi. Namun kapan dan bagaimana prosesnya pihaknya tidak bisa memberitahukan lebih lanjut, karena sejak ditukar guling beberapa tahun lalu, pengelolaannya dibawah dinas terkait. Proyek yang awalnya diharapkan dapat memberikan kon-

tribusi bagi pengembangan dunia usaha di Kabupaten Pemalang itu lanjutnya, secara geografis letaknya memang di Desa Cibiyuk, namun sejak ditukar guling ke Pemda Pemalang, pihak desa hanya menfasilisasi masalah lingkungan sosialnya saja. Perbaikan sendiri sebagaimana diungkapkan Wahadi, sudah dilakukan s e j a k s e pekan lalu. Yakni dengan memotong rumput-rumput liar yang memenuhi areal RRMC dan perbaikan gedung di tiga lokal. (mg6)

SUMITRO/RADAR PEMALANG

DIPERBAIKI - Dua orang pekerja sedang memperbaiki atap gedung RRMC di Desa Cibiyuk Kecamatan Ampelgading Kamis (7/1) kemarin.


METRO TEGAL

4

SABTU 9 JANUARI 2010

RADAR TEGAL

Blok C Pasar Kimpling Ditinggal Pedagang Dewan Minta Ditata Ulang

NAKER Penangguhan UMK Nihil PENGAJUAN permohonan penangguhan Upah Minimum Kota (UMK) Tegal nihil. Hal ini menandakan semua perusahaan dinilai siap melaksanakan keputusan gubernur tersebut. Nilai UMK Tegal tahun 2010 sebesar Rp 700 ribu per bulan. Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Kota Tegal Sumito menjelaskan berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Jawa Tengah nomor 561.4/108/2009 tanggal 17 November 2009 tentang UMK 35 Kota/Kab DOK.RATEG di Jawa Tengah. Sumito Berdasarkan surat tersebut UMK Kota Tegal tahun 2010 sebesar Rp 700 ribu per bulan. Sementara pengajuan permohonan penangguhan diserahkan 10 hari sebelum tanggal 1 Januari 2010. ‘’Sampai waktu yang ditetapkan, belum ada perusahaan yang mengajukan penangguhan,’’ ungkapnya. Apabila ada perusahaan yang hendak mengajukan penangguhan diharapkan secepatnya melaporkan. Sehingga tidak terlambat seperti tahun sebelumnya. Dikatakan Sumito, tahun 2009 lalu sebenarnya ada 1 perusahaan yang hendak mengajukan penangguhan UMK. Namun terlambat karena Gubernur Jawa Tengah telah memutuskan perusahaan mana saja yang diterima permohonan penangguhannya. Sehingga tidak ada satupun perusahaan yang menangguhkan UMK tahun 2009. Adapun jumlah perusahaan yang ada di Kota Tegal sebanyak 447 perusahaan. Dengan klasifikasi kecil, sedang dan besar. Sementara untuk pemantauan pelaksanaan UMK ini akan dilaksanakan berbarengan dengan propinsi. ‘’Belum tahu waktunya, nanti akan dijadwal se Jawa Tengah,’’ tambahnya. Disisi lain Dinsosnakertrans tetap mengadakan pemantauan dan monitoring kepada perusahaan secara bertahap. Apabila ada yang melanggar, lanjutnya, akan ada teguran. (ela)

AGENDA

PEMBANGUNAN Pasar Bandung Kimpling yang menghabiskan anggaran Rp 3 miliar ternyata menyisakan persoalan serius. Meski baru difungsikan sekitar 4 hari, Blok C ditinggal pedagang karena sepi pembeli. Penyebabnya, blok tersebut tidak memiliki akses keluar masuk. Menyikapi itu, Komisi II DPRD meminta Dinas Koperasi UMKM Perindustrian Perdagangan melakukan penataan ulang pedagang. Salah satu pedagang Blok C, Sukesih, mengatakan, dia berharap pengelola pasar memikirkan nasib para pedagang. Karena sudah 4 hari Blok C sepi pengunjung. Karena itu, dia minta secepatnya dibuatkan akses keluar masuk di Blok C, Pedagang juga perlu ditata ulang. “Karena sepi, saya pilih pindah dekat Blok A. Kalau terus bertahan tidak mungkin ada pengunjungnya mas,” keluhnya. Pedagang lainnya, Ratinah, mengungkapkan, dalam pembagian lapak ia menilai pengelola kurang adil. Dirinya sudah berjualan sayur di Pasar Kimpling sekitar 13 tahun tapi saat pindah tidak mendapat lapak. Hanya mendapat tempat di pinggir yang tidak masuk dalam los. Sementara puluhan pedagang baru mendapatkan lapak di los. “Pokoknya harus ditata ulang, dan mbokyao mengutamakan pedagang lama gitu loh. Kalau yang baru bisa dapat lapak, kenapa saya tidak. Kalau begitu penempatannya tidak adil dan tidak sesuai janji awal,” ungkapnya. Anggota Komisi II DPRD Kota Tegal, Hj Stella Emilina SH, dikonfirmasi keluhan pedagang saat meninjau ke lokasi, Jumat

(8/1), menjelaskan, penempatan pedagang di Pasar Bandung Kimpling terkesan semrawut dan kumuh. Seharusnya, kata dia, dalam hal penempatan pedagang Dinas Koperasi UMKM Perindustrian Perdagangan memperhatikan jenis dagangannya. Bukan seperti ini, penjual pakaian dicampur pedagang ikan atau daging. Belum lagi masalah letak Blok C yang jauh dari akses jalan. “Melihat kondisi semacam ini, sangat pantas kalau Blok C ditinggal pedagang. Apalagi jualan yang digelar di Blok C juga dijual di Blok A maupun Blok B,” ujarnya. Terpisah, pengelola Pasar Bandung Kimpling, Ropii, menyatakan, penataan pedagang bukan tanggungjawabnya tapi langsung ditangani Dinas Koperasi UMKM Perindustrian Perdagangan. Sedangkan sistem penempatannya tidak menggunakan jenis barang yang dijual tapi undian. Sehingga sangat mungkin pedagang daging ada di Blok A, B atau C. Jumlah pedagang saat ini sekitar 550 orang dari jumlah lapak yang tersedia 584 buah. Jumlah pedagang tersebut termasuk pedagang lama sekitar 460 orang, dan pedagang baru 90 orang lebih. “Semua pedagang baik lama maupun baru masuk gratis. Kami tidak melakukan penarikan apapun, keculali hanya retribusi harian,” ujarnya. Saat ditanya langkah yang akan dilakukan menyikapi sepinya Blok C, Ropii menegaskan sebenarnya Blok C terdiri dari 4 los dengan jumlah lapak 182 buah. Saat ini pihaknya tengah mengupayakan agar ada akses jalan keluar masuk di Blok C. (hun)

DAK Pendidikan Berkurang

LAELA NURCHAYATI/RATEG

CINDERAMATA - Perwakilan TP PKK Kecamatan menyerahkan cinderamata kepada sesepuh PKK yang telah pensiun.

Dukung Tegal Sehat 2010 PKK diminta untuk turut mendukung program Tegal Sehat 2010. Hal ini sesuai dengan tema yang diangkat pada peringatan hari gerak PKK ke-37. Yaitu melalui hari kesatuan gerak PKK kita tingkatkan kinerja TP PKK dalam upaya mewujudkan keluarga sehat sejahtera. ‘’Hendaknya dapat memacu dan mendorong gerakan PKK untuk berperan lebih banyak dalam pembangunan,’’ ungkap Walikota Tegal Ikmal Jaya dalam sambutannya pada peringatan hari kesatuan gerak PKK kemarin. Salah satunya dalam pembangunan keluarga menuju Kota Tegal Sehat 2010. Misalnya menghadapi musim penghujan ini, lanjutnya, kebiasaan membuang sampah sembarangan menyebabkan penyumbatan pada saluran dan berakibat banjir. Banyaknya penyakit berbasis lingkungan juga patut diwaspadai. Seperti demam berdarah, cikungunya, flu burung, dan lainnya. ‘’Ini disebabkan kurangnya kesadaran dan kepedulian masyarakat akan kebersihan lingkungan,’’ tambahnya. Ikmal berharap ibu-ibu TP PKK di semua tingkatan lebih giat untuk menggerakkan masyarakat dalam mengatasinya. Diantaranya dengan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) dan kegiatan 3 M yaitu menguras, mengubur dan menutup. Sementara dalam sambutan tertulis Ketua Umum TP PKK Ny Hj Vita Gamawan Fauzi yang dibacakan Ketua TP PKK Kota Tegal Ny Rosalina Ikmal Jaya disebutkan momentum peringatan ini untuk interospeksi dan mawas diri. PKK juga harus ikut mendukung program pemerintah melalui 10 program pokok yang ada. Selain itu, segenap TP PKK juga dihimbau meningkatkan upaya pemberdayaan masyarakat dalam pencegahan masalah sosial yang lebih luas. (ela)

SUNTIKAN anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK) Pendidikan tahun 2010 yang mengucur pada Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Tegal dipastikan berkurang dari tahun sebelumnya. Jika tahun 2009 Pemerintah Pusat melalui Departemen Pendidikan mengalokasikan anggaran sebesar Rp 16,751 miliar, tahun ini hanya dipatok Rp 13 miliar. Muncul kabar, berkurangnya suntikan DAK Pendidikan tahun ini karena pemerintah pusat bakal memprioritaskan pembangunan infrastruktur di daerah yang terkena musibah bencana alam, seperti gempa bumi di Jawa Barat dan Sumatra Barat beberapa waktu lalu. Dan untuk membahas soal pelaksanaan DAK Pendidikan 2010, Komisi I DPRD Kota Tegal, Jumat (8/1), menggelar rapat koordinasi dengan Disdik. Namun Kepala Disdik berhalangan hadir dan diwakili Dra Titi Andarwati. Ketua Komisi I DPRD Kota Tegal, Sutari SH, mengatakan, meski untuk SD dan SMP tetapi DAK Pendidikan 2010 mengalami penurunan. Tahun 2010 DAK dari pemerintah pusat hanya Rp 13 miliar ditambah pendampingan APBD Kota Tegal 10 persen atau sekitar Rp 1,3 miliar. Sehingga jumlah keseluruhan DAK pendidikan 2010 Rp 14,3 miliar.

“Memang semua DAK 2010 yang dikucurkan pemerintah pusat mengalami penurunan. Semua. Artinya, tidak hanya DAK Pendidikan saja yang turun tetapi DAK Kesehatan dan Kelautan juga ikut turun,” katanya. Menurut Sutari, jika dibandingkan tahun sebelumnya (2009), DAK Pendidikan tahun 2010 mengalami penurunan Rp 3,751 miliar. Begitu juga dengan dana pendampingan APBD Kota Tegal. Sedangkan tahun ini, atas dasar efesiensi anggaran sekaligus untuk menekan defisit, maka disepakati dana pendampingan DAK hanya 10 persen atau sekitar Rp 1,3 miliar. “Karena anggarannya terbatas dan bukan hanya untuk SD saja, maka kami minta dalam menentukan sekolah penerima DAK Disdik benar-benar selektif dan punya skala prioritas,” ungkapnya. Ditambahkan, agar permasalahan DAK 2009 tidak terulang, maka Disdik harus proaktif ke pemerintah pusat menanyakan Juklak dan Juknis DAK 2010. Kalau bisa pada Februari sudah ada kejelasan sehingga Maret-April 2010 sekolah yang mendapat DAK sudah bisa ditetapkan melalui SK Walikota. “Saya rasa kalau Mei sudah dilaksanakan pekerjaan fisiknya,” katanya. (hun)

M SAEKHUN/RATEG

TINJAU PASAR KIMPLING - Rombongan Komisi II DPRD saat berdialog dengan pedagang Pasar Bandung Kimpling.

2014 Tarif PDAM Naik AGAR dapat memenuhi kebutuhan biaya opersional, tahun 2014 mendatang tarif Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) direncanakan bakal naik menjadi Rp 1.500 per kubik dari tarif sebelumnya—-sejak 2004—yang hanya Rp 800 per kubik. “Biar kenaikannya bisa diterima pelanggan, setiap periode tarif PDAM akan disesuaikan,” ungkap Direktur PDAM Kota Tegal, HM Iqbal, dalam presentasi bisnis plan PDAM, kemarin. “Struktur tarif setiap periode perlu kami sesuaikan berdasarkan kebutuhan biaya operasional yang terjadi hingga dapat memenuhi biaya penuh (full cost recovery). Dengan adanya perubahan struktur tarif, maka tarif rata-rata setiap periode juga mengalami peningkatan. Menurutnya, tingkat inflasi lima tahun kedepan diasumsikan 6 persen. Hal itu akan berdampak pada perhitungan kenaikan biaya operasional perusahaan. Sedangkan kenaikan biaya tenaga kerja diasumsikan

disesuaikan setiap tahunnya mengikuti kenaikan inflasi. Komitmen pemerintah pusat dalam pembangunan bidang air minum dapat direalisasikan sesuai program kegiatan yang telah direncanakan, terutama untuk pengembangan alternatif air baku dan pengembangan unit produksi. “Penambahan dana penyertaan modal dari Pemerintah Kota (Pemkot) Tegal sesuai komitmen dari Perda dapat dilaksanakan. Sehingga, melalui penyertaan modal tersebut kami akan maksimalkan pelayanan terhadap pelanggan,” tuturnya. Sebelumnya, agar dapat memenuhi kebutuhan air bersih bagi para pelanggannya, PDAM Kota Tegal bakal memanfaatkan sungai Ketiwon yang menghasilkan air 50 liter/ detik. “Ya, kami akan coba itu (manfaatkan air sungai Ketiwonred). Soal pendanaan, pemerintah pusat siap membantu Rp 43 miliar,” katanya. Bantuan sebanyak itu akan digunakan untuk perbaikan

sarana prasana, termasuk pipa agar pemerataan air bersih dapat dilakukan ke seluruh pelanggan. Dia merinci, saat ini pelanggan PDAM tercatat 13.877 orang. Jumlah tersebut masih minim jika dibandingkan jumlah penduduk Kota Tegal atau baru 30 persennya. “Jika tak ada halangan, tahun 2014 kami mampu melayani 80 persen jumlah penduduk Kota Tegal atau sekitar 40.000 pelanggan. Karena dengan adanya bantuan pemerintah pusat, kami akan berusaha memaksimalkan sumber air bersih, baik mata air maupun sungai,” jelasnya. Ditambahkan, saat ini di Kecamatan Margadana masih terdapat sekitar 286 pelanggan pasif. Karenanya, dia akan membangun grand resevoir di halaman Gedung PPIB dan pergantian sejumlah pipa lama yang telah rusak di Margadana. Dengan upaya tersebut, ditargetkan mampu melayani kebutuhan air bersih sekitar 700 pelanggan. “Akhir 2010 kami akan melakukan pelayanan ke sejumlah wilayah,” katanya. (hun) ke hal 9 kol 1


SAMBUNGAN

SABTU 9 JANUARI 2010

9

RADAR TEGAL

Waluyo Susun Pengurus DPC dari halaman 9 cakan hasil keputusan tim formatur menyampaikan penghargaan kepada peserta rapat yang sebelumnya telah mendukungnya menjadi Ketua DPC. “Saya memohon maaf, karena hal ini sangat berat buat saya dan membuat saya risau karena tidak mungkin bisa mengakomodir semua pihak untuk masuk dalam kepengurusan,” kata dia mengawali pidatonya. Bahkan untuk mengambil keputusan tersebut, Waluyo mengaku jatuh sakit sehingga tekanan darahnya naik. Namun demikian meski kondisinya kurang fit, pria yang kini menjabat sebagai Ketua DPRD

Pemalang ini mampu menyelesaikan agenda rapat dengan lancar. Dalam rapat tersebut satu persatu kader-kader PDIP yang terpilih masuk dalam jajaran kepengurusan dipanggil. Tampil pertama kali adalah Sutono yang menjadi Wakil Ketua bidang Politik dan Pemenangan Pemilu. Kemudian Agus Sukoco SE MSi sebagai wakil Ketua Bidang Keanggotaan dan Organisasi. Sementara Wakil Ketua Bidang Ideologi adalah Martono, Wakil Ketua Bidang Pemberdayaan Perempuan Dra Rahsetyowati, Wakil Ketua Bidang Perhutani dan Nelayan Purwoko, Wakil Ketua Bidang Pemuda dan Mahasiswa Heri Santosa, Wakil Ketua Bidang HAM dan

Advokasi Bagong Yoyo Siswoyo,WakilKetua Bidang Komunikasi Imam Siregar, Wakil Ketua Bidang Pemerintyahan dan Otonomi Daerah Tatang Kirana. Tampil sebagai sekretaris adalah Wasisto, Sekretaris Internal Agung Dewanto, Sekretaris Eksternal Drs Suliatiyarso, Bendahara Zakaria dan Waki Bendahara Ir Sudarsono. Terpisah Budi Haryanto yang dalam Konfercab menjadi rival Waluyo AT dan mengantongi dua suara saat dikonfirmasi mengemukakan dalam berpolitik ada kalah dan menang. “Kebetulan dalam konfercab saya kalah,” kata dia. Dia menganggap hal tersebut sebagai sesuatu yang biasa. (ali)

Tiga Bupati Memeriahkan Hari Jadi dari halaman 9 “Diantaranya lomba grobyokan tikus, kejuaran tenis yunior Pemalang Open VI, pentas musik dan kembang api,” katanya. Selain itu, kata Sumadi juga akan digelar lomba kasti, sepeda sehat, kejuaraan catur, tenis meja Karang Taruna Cup IX,

pemeran seni bonsai, lomba mars anti narkoba dan Pemalang Ikhlas, zairah ke makam bupati-bupati Pemalang, malam wungon, serta festival band. Disamping itu kegiatan upacara peringatan Hari Jadi, prosesi kirab pataka, rapat paripurna DPRD, acara peresmian. Sedangkan pada puncak acara peringatan Hari Jadi akan dige-

lar wayang kulit semalam suntuk dengan mengundang tiga bupati dalang dan sinden. “Yaitu dalang Bupati Sragen, Bupati Wonogiri dan sinden Bupati Karanganyar. Dan tidak kalah menariknya lagi dalang kebanggaan masyarakat Pemalang Ki Dalang Mangun dan dalang dari Amerika,” paparnya. (mg1)

Bupati Terima Penghargaan Menpora dari halaman 9 Kepala Dindikpora Drs Sapardi MSi saat dikonfirmasi Radar membenarkan adanya penghargaan dari Menpora tersebut. “Kami punya prestasi baru yakni mendapat penghargaan dari Menpora kepada Bupati untuk penyelenggaraan LPI,” kata dia Jum`at(8/1) usai mengikuti jalan sehat dalam rangka memeringati HUT Pemalang ke-435 di alun-alun Pemalang. Penyelenggaraan liga tersebut diikuti oleh 18 tim dari sejumlah sekolah. Liga dibuka oleh Wakil Bupati H Junaedi SH MM. Pembukaan ditandai dengan tendang bola oleh Wabup dengan disaksikan Pengcab PSSI Kabupaten Pemalang dan jajaran Dindikpora. Mengawali kegiatan LPI dipertandingkan dua tim ekshibisi dari Diklat Salatiga me-

lawan Selection Club. LPI digelar pertandingannya selama 6 minggu. Pertandingan dilaksanakan setiap hari Minggu agar tidak mengganggu jam sekolah. Dari 18 tim ini, lanjut Joko 9 diantaranya adalah dari SMP dan lainnya dari SMA/SMKK. Sembilan tim SMP tersebut adalah SMPN 2 Pemalang, SMPN 3 Pemalang, SMPN 7 Pemalang, SMPN 1 Randudongkal, SMPN 1 Taman, SMPN 1 Comal, SMPN 1 Ulujami, SMPN 5 Ulujami dan MTsN Petarukan. Sementara tim dati SMA adalah SMAN 1 Pemalang, SMAN 2 Pemalang, SMAN 1 Randudongkal, SMAN 1 Petarukan, SMAK Islam Pemalang, SMK Muhammadiyah 1 Pemalang, MAN Pemalang, SMK PGRI 1 Taman dan SMK Nusantara 1 Comal. Terpisah Panitia Penyelenggara Bidang Kompetisi Bisrin

mengemukakan dalam LPI yang akhirnya sukses meraih penghargaan dari Menpora itu tampil sebagai juara untuk tingkat SMP adalah SMPN 5 Ulujami, juara 2 MTsN Petarukan, dan jauara 3 bersama SMPN 3 Pemalang dan SMPN 7 Pemalang. Sementara untuk tingkat SMA/ SMK juara 1 diraih SMAN 2 Pemalang, juara 2 SMK Islam Pemalang dan juara 3 bersama diraih SMAN 1 Randudongkal dan MAN Pemalang. Salah satu Kepala Sekolah Drs Wiyoni menyambut baik penyelenggaraan LPI dan berharap pada tahun-tahun mendatang diadakan lagi dengan persiapan yang lebih matang dari sebelumnya. “Saya bersyukur anak-anak bisa juara dua apalagi penyelenggaraan sampai mendapat penghargaan dari Menpora,” ujarnya. (ali)

Moza Bawa Pulang Yamaha Vega ZR dari halaman 9 bendera start. Dan ribuan peserta pun mulai berjalan melintasi sejumlah jalan protokol yang telah ditentukan panitia. Diawali dari depan Kantor Kesbangpolimas menuju Jalan Samanhudi, Cisadane, Serayu, Jalan Jenderal Ahmad Yani kemudian menuju pusat kegiatan di Alun-alun kota. Sesampainya di alun-alun para peserta jalan sehat mengikuti acara pengundian hadiah, mereka dihibur sajian orkes dangdut Aria Nada. Suasana pengundian bertambah meriah dan semarak ketika para peserta ramai-ramai berjoget ria, menikmati sajiansajian musik dangdut. Yang menampilkan biduan-biduan cantik dengan menyanyikan lagu-lagu yang sedang laris di pasaran. Ketua Panitia Jalan Sehat Kecamatan Pemalang Drs BPM Wibowo dalam laporannya menyampaikan kegiatan jalan sehat ini diikuti sebanyak kurang lebih 10 ribu peserta. Sedangkan tujuan kegiatan ini selain untuk meriahkan Hari Jadi Ke 435 Kabupaten Pemalang, juga untuk mensosialisasikan dan untuk menyehatkan masyarakat Kabupaten Pemalang. “Lomba ini dapat berjalan dengan lancar berkat kerjasama semua pihak, termasuk para peserta yang cukup antusias dalam mengikuti kegiatan ini,” katanya. Heri, dari Event Organizer Armada Enterprise selaku pelaksana kegiatan menambahkan kegiatan jalan sehat ini sebagai salah satu bentuk keikutsertaan warga untuk memeriahkan peringatan hari jadi Kabupaten Pemalang yang jatuh pada tanggal 24 Januari mendatang.

“Warga Pemalang tentunya sangat berkeinginan peringatan Hari Jadi ini agar lebih meriah dan semarak, makanya mereka untuk memeriahkannya banyak yang mengikuti kegiatan jalan sehat ini,“ imbuhnya. Sementara Sekretaris Daerah Kabupaten Pemalang H Sumadi Sugondo SE MM MSi dalam kata sambutannya mengajak kepada peserta bahwa moment Hari Jadi ini hendaknya dapat membangkitkan semangat masyarakat untuk bersama-sama melanjutkan pembangun di Kabupaten Pemalang agar lebih maju lagi guna menuju masyarakat Pemalang yang sehat, cerdas, damai dan sejahtera. “Mudah-mudahan dengan moment Hari Jadi ini masyarakat Pemalang akan bertambah semangat untuk membangun

Pemalang dan akan semakin meningkatkan pengabdiannya kepada bangsa dan negara,” tandasnya. Setelah memberikan sambutan, Sekda oleh panitia diperkenankan untuk mengambil undian hadiah utama berupa sepeda motor Yamaha Vega ZR, dan salah satu peserta, yakni Moza, warga Desa Kabunan Kecamatan Taman sangat beruntung dapat membawa pulang hadiah utama setelah dinyatakan sebagai pemenang lomba. Sedangkan untuk pengambilan undian hadiah-hadiah lainnya berupa 2 buah sepeda gunung, 2 televisi 21 inc, 2 VCD player, 5 kipas angin dan ratusan hadiah hiburan lainya dilakukan pantia hingga acara itu selesai dan hadiah-hadiah yang banyak disediakan satu-persatu dibawa pulang oleh peserta pemenang lomba. (agus pratikno)

Baru 25 Eksemplar yang Beredar Buku Membongkar Gurita Cikeas PEMALANG - Peredaran buku Membongkar Gurita Cikeas di Pemalang tidak begitu lancar. Masyarakat mengakui kesulitan untuk mendapatkannya. Beberapa dari mereka bahkan sampai harus memesan ke Jakarta. Saat ini menurut Forum Lintas Pelaku (FLP), ada dua kemungkinan sulit bererdarnya buku yang membuat penasaran masyarakat luas. Sehingga baru 25 eksemplar saja yang beredar di Pemalang. Ketua FLP Andi Rustono mengemukakan untuk mendapatkan buku heboh itu dirinya harus koordinasi dengan teman - teman LSM di Jakarta. “Buku ini patut diketahui oleh masyarakat yang selama ini penasaran, pernyataanpernyataan SBY di sejumlah media dalam beberapa kasus terjawab di buku ini,” terang dia Jumat (8/1). Saat ini sejumlah pihak mendapatkan buku Membongkar Gurita Cikeas dari dirinya. “Saya sudah menjual 25 eksemplar dan masih ada permintaan lagi, saat ini kami masih menyimpan beberapa biji,” imbuh dia yang menjual buku tersebut dengan harga diatas Rp 100 ribu per buah di kantornya di ruko Sirandu. Menurutnya, sulitnya mendapatkan buku tersebut di Pemalang karena dua kemungkinan, pertama toko buku takut menjualnya dan kedua ada toko buku yang menjual namun sudah diborong pihak yang mengaku dari Cikeas. Andi mampu menceritakan sebagian isi buku, seperti adanya statemen SBY yang

ALI BASARAH/RADAR PEMALANG

LANGKA - Ketua FLP Andi Rustono menunjukkan buku Membongkar Gurita Cikeas yang banyak diburu orang.

mengaku tidak kenal Artalyta Suryani. Dalam buku itu terungkap adanya foto saat dia bersalaman dengan Artalyta. “Meski di foto SBY dan Ani membelakangi lensa, namun masyarakat mana pun kalau ditunjukkan foto itu pasti akan menjawab kalau yang bersalaman adalah SBY dan Artalyta Suryani,” jelasnya. Sebelumnya diberitakan geger buku Membongkar Gurita Cikeas beberapa waktu lalu terasa sampai ke daerah. Di

Kabupaten Pemalang buku tersebut banyak diburu orang, sayangnya di toko-toko buku maupun agen-agen belum bisa didapatkan. Rasa penasaran yang begitu besar menuntut mereka untuk memesan buku karangan George Junus Aditjondro tersebut hingga ke Jakarta. Salah satu pehobi baca Ujiyanto mengemukakan dirinya sudah keluar masuk toko-toko buku di Pemalang dan menghubungi agen-agen keliling yang dikenalnya. “Sudah saya

cari kemana-mana di Pemalang tidak ada buku yang bikin geger ini, saya baru mendapatkan kemarin dengan memesan ke teman,” ujarnya Kamis(7/1). Buku yang baru beberapa bagian dibacanya itu pun sudah diantri teman-temannya karena rasa penasaran tersebut. Meski baru membaca beberapa bagian, UUt menjelaskan kalau isi buku sangat menarik dan sebenarnya hanya merupakan rangkuman pidato SBY di beberapa tempat. (ali)

Bendung Kejene Urusan BPSDA Terkait Pendisrtribusian Air Irigasi PEMALANG – Banyaknya petani di wilayah Kecamatan Pemalang yang masih mengeluhkan sulit untuk mendapatkan air irigasi, belum disikapi serius oleh Pemkab. Sulitnya mendapat air irigasi ini sebagai akibat terjadinya dugaan praktek jual beli air di Bedung Kenjene Kecamatan Randudongkal. Padahal persoalan itu cukup

membuat petani semakin menderita karena mengalami gagal tanam. Sulitnya untuk mendapatkan air irigasi, meski sekarang sedikit mulai teratasi semenjak turunnya hujan, namun petani masih belum bisa merasakan soal pemerataan air irigasi. Sehingga petani masih berharap pemerintah betulbetul serius untuk mengatasi kesulitan air ini. Sementara pihak dinas terkait dalam hal ini Dinas Pekerjaan Umum setempat belum bisa berbuat banyak. Buktinya air irigasi hingga kini belum bisa berjalan lancar dan normal.

Bahkan ketika dikonfirmasi tekait dengan masalah ini, terkesan menutup-nutupi dan tidak memberikan keterangan lebih banyak dengan alasan urusan itu telah diserahkan sepenuhnya kepada pihak yang berwenang. Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Pemalang melalui Kasi Eksploitasi dan Pemeliharaan Irigasi Darsono ketika dikonfirmasi mengatakan terkait soal sulitnya air irigasi yang sekarang ini masih dirasakan petani ini, pihaknya telah melakukan kordinasi dengan petugas pembagi air di

Bendung Kejene tersebut. Dan petugas pembagi air telah melakukan sesuai ketentuan kesepakatan yang ada yakni 80 persen untuk Kabupaten Pemalang dan 20 persen untuk Kabupaten Tegal. “Adapun kenyataan air tetap sulit dan belum bisa berjalan normal, itu semua diserahkan sepenuhnya kepada petugas pembagi air yang telah menjadi kewenangan Balai Penyuluhan Sumber Daya Alam (PBSDA) yang kantornya ada di Kecamatan Petarukan sebagai perwakilan,” tandasnya. (mg1)

PKS Belum Munculkan Calon dari halaman 9 menjadi legislatif adalah untuk lebih memudahkan dan berkonsentrasi penuh dalam menjalankan tugas kedewanan. Ini yang membedakan PKS dengan partai lain. Selain itu Ketua DPD mempunyai fungsi pengawasan bagi kadernya di legislatif, sehingga tidak mungkin dia bisa menjalankan fungsi penga-

wasan atas dirinya dalam menjalankan tugas legislatif. Selanjutnya untuk mengisi kekosongan jabatan Ketua DPD maka akan ditunjuk Pelaksana Tugas (Plt). Dari hasil musyawarah Dewan Pimpinan Tingkat Daerah (DPTD) diputuskan 2 calon Plt yakni Suwarso yang saat ini menjabat sebagai Ketua Bidang Pembinaan Kader dan Ustad Endang Tono, Ketua Dewan Sya-

ri’ah Daerah. Kemudian diusulka kembali tiga nama yakni kedua nama tersebut dan satu nama lagi H Mutamam Hasani. Dan akhirnya SK DPW menghendaki H Mutamam Hasani untuk menjabat sebagai Pjs. DPD PKS Pemalang sendiri dibawah kepemimpinan Sumari memiliki kemajuan yang berarti. Pada Pemilu 2004 partai berlambang bulan sabit kembar ini hanya mampu mendudukkan

dua kadernya di DPRD Pemalang. Pada Pemilu 2009 kadernya yang duduk di lembaga terhormat itu bertambah menjadi lima orang. Mereka adalah Ikmaludin Azis SPd, Sumari SPdI, Endang Purwati SH, Teguh Priambudi dan Riski Wulan Sucivani yang merupakan kader berlatar belakang mahasiswa. Dengan prestasi ini PKS berhasil membentuk fraksi tersendiri. (ali)


CMYK

METRO PEMALANG

10

SABTU, 9 JANUARI 2010

RADAR TEGAL

Antisipasi Serangan DB Puskesmas Purwoharjo Bentuk TGC COMAL - Pada musim penghujan, berbagai macam penyakit akan dengan mudah menyerang warga. Karenanya perlu kewaspadaan semua pihak agar dapat terhindarkan dari serangan berbagai penyakit. Apalagi bagi mereka yang mempunyai daya tahan tubuh lemah. Mengantisipasi berbagai kejadian-kejadian luar biasa yang menimpa warganya, Puskesmas Rawat Inap Purwoharjo Comal membentuk Tim Gerak Cepat (TGC). Tim kerja yang siap

membantu warga bila sewaktuwaktu terjadi serangan. Termasuk serangan demam berdarah yang terjadi di Desa Kauman beberapa waktu lalu. Dimana dua anak dalam satu keluarga diserang nyamuk demam berdarah. “Belum lama ini di Kauman Comal juga ada serangan DB, sehingga tim kami langsung bergerak dengan memfogging dan memberikan himbauan kepada warga sekitarnya,” terang Kepala Puskesmas Rawat Inap Purwoharjo Comal dr Saptendro kepada Radar diruang kerjanya Jumat (8/1) kemarin. TGC Puskesmas Purhoharjo lanjutnya, merupakan gabungan dari berbagai petugas,

dari Pemberantasan Penyakit Menular (P2M), Petugas Kesehatan Lingkungan (PKL), dan beberapa petugas lainnya. Mereka merupakan tenagatenaga handal yang siap melayani untuk masyarakat bila ada laporan. Di Puskesmas yang pada tanggal 9 Desember 2009 lalu dijadikan sebagai rujukan pelayanan gizi di Kawedanan Comal tersebut, pihaknya terus memonitor berbagai perkembangan yang terjadi selama datangnya musim penghujan. Berbagai himbauan dan ajakan juga kerap disampaikan kepada warga, utamanya kewaspadaan terhadap serangan demam berdarah melalui berbagai kegiatan. (mg6)

SUMITRO/RADAR PEMALANG

BERSIH-BERSIH - Ibu-ibu PKK Desa Sarwodadi sedang mengikuti Program Jumat Bersih pada Jumat (8/1) kemarin.

Tentukan Lingkungan Bersih dan Sehat Dengan Sikap dan Perilaku Warga COMAL - Setelah dinyatakan lolos sebagai juara pertama di tingkat kabupaten dalam lomba Lingkungan Bersih Sehat (LBS) pada Hari Kesatuan Gerak PKKKB-Kesehatan Kabupaten Pemalang ke-37 pada 6 Januari lalu, Desa Sarwodadi Kecamatan Comal terus berupaya menyempurnakan persiapan lomba di tingkat Propinsi Jawa Tengah. Berbagai program yang sudah dijalankan dengan melibatkan seluruh warga desa hingga Jumat (8/1) kemarin, di antaranya program Jumat bersih, area bebas tinja dengan jamban pembuatan, pola buang limbah sehat dan pembuatan pupuk kompos, penataan rumah dan pekarangan sehat, gerakan tanam lidah mertua dan aneka sayuran dan berbagai program penataan lingkungan lainnya. Di bidang manajemen selama

ini juga mendapatkan porsi yang lebih. Yakni dengan penataan segala sesuatu yang berkaitan dengan laporanlaporan dan proses serta persiapan pelaksanaan persiapan LBS. Demikian disampaikan Ketua Tim LBS Desa Sarwodadi Nur Jannatun SAg disela-sela kegiatan kerja bhakti Jumat Bersih Jumat (8/1) kemarin. Dikatakan dia, semua persiapan yang telah dilakukan untuk mengikuti lomba kini telah mencapai 85 persen. Sisanya yakni 15 persen, diharapkan dalam dua hari ke depan bisa selesai. Sehingga penilaian yang menurut rencana akan dilakukan pada pertengahan Januari 2010, Desa Sarwodadi telah benarbenar siap. “Penilaian akan dilakukan pada pertengahan Januari, namun tanggal pastinya kami tidak tahu, karena memang tidak dikasih tahu,” terangnya. Dari berbagai persiapan tersebut, pihaknya berharap kesadaran warga akan pola hidup

bersih dan kepedulian terhadap lingkungan yang sehat terbentuk. Karena bagaimana pun lanjut Jannatun, sikap dan perilaku warga masyarakat ini sangat menentukan bagi keberlangsungan lingkungan bersih sehat. “Kami sudah mencanangkan pola hidup bersih dan lingkungan sehat sejak tahun 2007,” ujar dia. Di mana dalam melaksanakannya sejak tahun 2007 lalu, pihak desa sering mengadakan pembinaan terhadap 5 RW, 33 RT, dan 6 kepala dusun serta tokohtokoh masyarakat setempat. Dari sini, masing-masing mereka menggalakkan dan menggiatkan warganya untuk melaksanakan kegiatan lingkungan bersih sehat. Sementara itu Kepala Desa Sarwodadi Sugiono kepada Radar kemarin mengungkapkan, selama ini warganya sudah terbentuk kesadaran akan arti pentingnya kebersihan lingkungan. Hal ini setidaknya bisa dilihat banyaknya warga yang

mengikuti kegiatan kerja bhakti yang dilaksanakan setiap Jumat. Namun begitu, kesadaran ini tidak berlaku seluruhnya, karena ada sebagian warga yang belum “cawe-cawe” manakala ada kegiatan bersih-bersih. Bisa jadi tambah dia, mereka mempunyai pekerjaan yang tidak bisa ditinggalkan, sehingga belum bisa ikut turun pada setiap kegiatan. Mengenai pembentukan sikap dan perilaku warga, sama seperti yang diungkapkan Jannatun, pihaknya memang menekankan pada hal tersebut. Bagaimana pun kata dia, perilaku masyarakat ini akan sangat efektif bagi pelaksanaan lingkungan bersih sehat ke depan. Artinya, bukan saja pada saat mengikuti lomba, namun berkesinambungan secara terusmenerus walaupun sudah tidak ada lomba. “Memunculkan dan membangun sikap dan perilaku warga membutuhkan dukungan berbagai pihak, bukan saja dari aparatur desa, namun warga secara keseluruhan.” (mg6)

Jatah Raskin 2010 Menurun PEMALANG – Program beras raskin tahun 2010 di Kabupaten Pemalang akan terus berjalan. Namun demikian dalam pelaksanaanya sedikit mengalami kendala akibat pagu jatah raskinnya mengalami penurunan. Penurunan jatah rskin itu sebagai akibat terjadinya jumlah warga miskin rumah tangga sasaran (RTS) yang jumlahnya semakin menurun. Kepala Bidang Perekonomian Setda Kabupaten Pemalang Drs Tetuko Raharjo MSi melalui Kasubag Perekonomian Suyono SH MP mengatakan berdasarkan surat edaran Gubernur Jawa Tengah tentang pagu raskin dalam program raskin tahun 2010 masih akan terus berjalan. Hanyanya saja soal jumlah pagunya mengalami penurunan secara menyeluruh sehingga akan menjadi masalah dalam pelaksananaannya. Untuk Kabupaten Pemalang semula pada tahun 2009 alokasi berasnya sebanyak 24.060.960 kilogram, sekarang hanya 20.704.476 kilogram. Sedangkan rata-rata penerimaannya semula 15 kg per bulan per RTS sekarang 13 kg per bulan per RTS. “Adapun untuk durasi pendistribusiannya masih tetap selam 12 bulan dan harga beras raskin untuk perkoligramnya tetap sebesar Rp 1.600,” katanya. Dengan adanya penurunan

CMYK

DOK/RADAR PEMALANG

ANGKUT BERAS - Sejumlah warga miskin tengah mengkut raskin yang disediakan pemerintah. Tapi untuk pagu 2010 di Kabupaten Pemalang jumlah mengalami penurunan.

pagu raskin, lanjut Suyono berarti Kabupaten Pemalang untuk jumlah RTS nya mengalami penurunan yang jumlahnya mencapai 951 RTS, dari jumlah RTS sebelumnya mencapai 133.672 dan sekarang 132.721 RTS. Menurutnya, pelaksanaan program raskin tahun 2009

pendistrisbusiannya selama 12 bulan berjalan lancar. Meskipun masih banyak kendala yang dihadapi, yakni belum bisa menyelenggarakan sesuai ketentuan 15 kg untuk per bulan per RTS. Namun demikian ada beberapa desa yang bisa menyelenggarakan sesai ketentuan diantaranya Desa Ba-

bakan, Kuta, Jurang Mangu, Glandang dan Suru. “Untuk pelaksanaan program raskin 2010 kami tetap akan berupaya agar program ini berjalan lancar dan desa yang menyelengarakan raskin sesuai ketentuan juga akan semakin meningkat,” tandasnya. (mg1)

SUMITRO/RADAR PEMALANG

WASPADA DB - Masyarakat perlu mewaspadai serangan penyakit, utamanya serangan demam berdarah selama musim penghujan.

Sarwodadi Area Bebas Tinja COMAL - Desa Sarwodadi sebagai Pelaksana Terbaik Lingkungan Bersih Sehat pada Hari Kesatuan Gerak PKK-KB-Kesehatan ke-37 Kabupaten Pemalang pada 6 Januari 2010 lalu, merupakan kerja keras Tim LBS, perangkat desa, tokoh masyarakat, dan seluruh unsur masyarakat yang terlibat di dalamnya. Tidak terkecuali Kades Sarwodadi Sugiono, yang terus berupaya membina dan menggalakkan serta memimpin langsung pelaksanaan lingkungan sehat bersih (LBS). “Kami tidak henti-hentinya menasehati dan mengajak warga akan artinya kebersihan bagi kesehatan,” terangnya kepada Radar disela-sela kerja bhakti Jumat Bersih Jumat (8/1) kemarin.

Menurutnya, salah satu program LBS yang cukup mendapatkan perhatian adalah pelaksanaan Area Bebas Tinja atau biasa dikenal dengan Lubang Cuma Tinja Saja (LCTS) di RW I. Di mana dalam pelaksanaan pembangunannya langsung melibatkan pemilik rumah, yang mencapai 258 rumah. “Warga terlibat langsung dalam pembuatan jamban keluarga,” kata Sugiono. Dalam pembuatan jamban keluarga tambah dia, warga secara bergotong-royong membangun saluran pembuangan dan septi tank. Sehingga dalam prosesnya tidak membutuhkan waktu yang lama, karena hampir seluruh warga di RW I melibatkan diri. Dengan dibangunnya jamban

keluarga, pihaknya mengharapkan agar ke depan warga dapat mencontoh apa yang telah dilaksanakan di RW I. Sehingga nantinya Desa Sarwodadi secara keseluruhan dapat dijadikan contoh sebagai area bebas tinja bagi desa lainnya. Pembangunan sendiri sebagaimana dikemukakan Sugiono, tidak bisa dilaksanakan secara menyeluruh karena keterbasan dana. Karenanya, pihaknya mengajak pada warga untuk bisa membuat jamban keluarga, meski dengan jamban yang sederhana. “Hanya dengan membuat lubang semeter persegi, kemudian di atasnya ditutup dengan papan atau bambu, sebetulnya sudah cukup,” himbaunya. (mg6)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.