Autorevo Issue 9 2014

Page 1


Yes ... edisi ini kami menampilkan sejumlah pemenang Indonesia Car Lifestyle Award (ICLA) versi voting yang telah di gelar selam dua bulan. Beberapa pemenang yang masuk dalam empat kelas ICLA dan terbagi dalam 12 kategori melahirkan 12 mobil hasil pilihan pembaca BosMobil.com. Tapi kemeriahan ICLA tak sampai disini, masih ada beberapa kelas lain yang masuk dalam nominasi bergengsi hasil pilihan redaksi melalui beberapa kriteria penilaian.

Indonesia Car Lifestyle Award

Sedikit flashback, mayoritas pemilik mobil di Indonesia khususnya kota-kota besar, sudah menjadikan mobil sebagai cerminan jati dirinya. Keputusan akan mobil apa yang hendak dibeli, seringkali tidak sekadar membandingkan mobil-mobil dalam satu jenis yang sama, melainkan disesuaikan dengan beberapa faktor penting seperti, gaya hidup, budget juga aktivitas harian bahkan sampai hobi-nya. Ambil contoh seorang pekerja kantoran akan membeli mobil, maka dalam daftar nominasi "Best Commuter Car" Indonesia Car Lifestyle Award, tercakup mobil-mobil dari jenis citycar, hatchback, small sedan, small mpv dan crossover. Dari latar belakang itulah, BosMobil.com menggagas ajang pemilihan mobil terbaik "based on lifestyle" dengan nama: Indonesia Car Lifestyle Award (ICLA). Format Indonesia Car Lifestyle Award ini adalah kali pertama diterapkan di Indonesia, dimana kategorinya tidak semata hanya berdasarkan jenis mobil saja, seperti: city car, MPV, SUV dan sebagainya. "Award ini diharapkan dapat memudahan para pembeli mobil untuk menentukan pilihan akan sebuah mobil yang ideal bagi pribadi atau identitas penggunanya," ujar Roland Siahaan, Managing Director PT BosMobil Indonesia. "Disisi lain, adanya gelar mobil terbaik berdasarkan gaya hidup (lifestyle) tentunya dapat dijadikan referensi baru bagi produsen mobil di Indonesia, terkait promosi dan komunikasi kepada masyarakat" tambahnya. Bukan hanya mengenai para pemenang voting ICLA saja, edisi kali ini kami juga menyajikan muscle car Chevrolet Camaro ZL1 yang cukup mempesona, ditambah dengan MINI JCW Countryman, CLA 200 serta fun family adventure bersama CX-5 Grand touring. Tak ketingalan pula komparasi Mobilio VS Nissan Grand Livina yang bakal memberikan pandangan berbeda untuk pembaca. Have Fun. Stanly Ravel MANAGING EDITOR

2

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014


THE A TEAM more relax more tasty MANAGERIAL CEO - ROLAND T. SIAHAAN MARCOMM CINDY ADVERTISING ENDAH AV RIANTI MANAGING EDITOR STANLY RAVEL ART DIRECTOR AGUNG PAMUJI CONTRIBUTOR RYAN PRASTYO ADHI SOCIAL MEDIA HERI YUSUF

PUBLISHER PT. BOSMOBIL INDONESIA HEAD OFFICE KOMPLEK RUKO GRAHA MAS PEMUDA BLOK AD NO.3 - JL. PEMUDA RAWAMANGUN - JAKARTA TIMUR P. 021-4711796 F. 021-4711860 EMAIL REDAKSI@AUTOREVO.CO FOLLOW US: www.facebook.com/autorevomagz www.twitter.com/autorevoid

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

3


ISSUE 9 2014 CONTENTS

14

36

20

42 60

4

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014


54 WHATS ON SPIN ACTIV YANG LEBIH SPORTY HUT KE-2 SUZUKI ERTIGA, BAGI RATUSAN HADIAH DRIVING EXPERIENCE MERCEDES-BENZ CLACLASS JAGUAR LUNCURKAN NEW XJ 2.0 DAN RESMIKAN GALERI 3S BARUNYA FIAT 500 SPORT RESMI MELUNCUR DAIHATSU KEJAR KEJUTAN XENIA

vote result

TOYOTA LUNCURKAN NAV1 V LIMITED

INDONESIA CAR LIFESTYLE AWARD 2014

IMPRESSION

26

FIRST DRIVE

KIA NEW SPORTAGE

ALL NEW HONDA CITY AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

5


WHATS

ON

SPIN ACTIV YANG LEBIH SPORTY Merayakan perjalanan selama 1 tahun di Indonesia, Chevrolet kembali merilis varian baru dari keluarga low MPVnya, Spin Activ. Beberapa fitur baru yang disematkan baik disisi interior maupun eksterior menjadi keungulan dari Spin Activ yang menawarkan tampilan lebih sporty ala SUV dan kenyamanan sebagai sebuah MPV. Setidaknya ada 23 fitur baru yang disematkan Chevrolet pada Spin Activ ini. Sedangkan untuk harganya, Chevrolet Indonesia membandrol Spin Activ dengan rentan harga mencapai Rp 203,2 juta on the road Jakarta.

HUT KE-2 SUZUKI ERTIGA, BAGI RATUSAN HADIAH

Dua tahun sudah Suzuki Ertiga mengaspal di Indonesia, dan untuk merayakan hari jadinya PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) siap untuk memanjakan para calon dan pengguna Ertiga dengan beragam hadiah menarik melalui program penjualan nasionalnya. Baik berupa hadian undian maupun hadiah langsung siap dibagikan SIS untuk pebelian Suzuki Ertiga. Hadiah langsung berlaku untuk setiap pembelian Suzuki Ertiga tipe GX baik yang manual maupun matik dengan hadiah GPS Garmin HUD yang cukup modern. Sedangkan untuk versi undian berlaku bagi mereka yang membeli unit Ertiga semua varian dengan hadiah-hadiah menarik seperti 36 Suzuki Nex, i-Phone 5C sebanyak 36 unit, Kamera Canon EOS, GPV Garmin Nuvi 360 unit sampai dengan 12 unit Suzuki Ertiga Sporty.

6

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014


WHATS

DRIVING EXPERIENCE MERCEDES-BENZ CLA-CLASS

Mercedes-Benz Indonesia kembali mengelar Mercedes-Benz Driving Experience di Parkir Timur Senayan pada 26-27 April lalu dengan suguhan utamanya adalah si sedan coupe mewah 4 pintu CLA-Class. “Driving experience ini akan menjawab semua keunggulan dari Mercedes-Benz CLA, Anda akan merasakan seberapa nyaman, aman serta tangguhnya kendaraan ini. Kami ingin konsumen secara langsung merasakan fitur-fitur dan teknologi Mercedes-Benz CLAClass, biarkan mobil yang berbicara,” ungkap Stephan Moebius selaku Sales and Marketing Director for Passenger Cars Mercedes-Benz Indonesia.

ON

JAGUAR LUNCURKAN NEW XJ 2.0 DAN RESMIKAN GALERI 3S BARUNYA

PT. Grandauto Dinamika (GAD), selaku pemegang merk Jaguar dan Land Rover di Indonesia, kembali menunjukkan keseriusannya dalam memberikan kemudahan akses layanan bagi pelanggannya dengan meresmikan Galeri Jaguar Land Rover Kedoya di Jalan Panjang Arteri Kedoya 2X No. 5 Jakarta Barat . Dealer dengan layanan 3S (Sales-ServiceSpareparts) ini berdiri diatas total lahan seluas 1.200 meter persegi dengan luas bangunan 1.000 meter persegi. Konsep-nya mengusung ‘Gallery of JLR’, dimana pelanggan akan mendapatkan kesan nyaman layaknya rumah sendiri. Bukan hanya itu, PT. GAD juga melansir versi terbaru dari Jaguar XJ 2.0 dengan bandrol Rp . 2,199 Miliar. Jaguar XJ 2.0 2014 datang dengan mesin 2.0 liter i4 turbocharged dan transmisi otomatis 8-speed, Jaguar XJ 2014 dapat berlari hingga 241 km/jam dengan tenaga maksimal240 PS dan torsi 340 Nm. “Konsumen Indonesia kini bisa menikmati Jaguar XJ 2.0 L yang menyajikan kemewahan sempurna yang dikombinasikan dengan performa, level kemegahan dan kenyamanan maksimal, dan fitur – fitur yang memanjakan penumpangnya" ujar Lisa Wijaya, Chief Operating Officer GAD AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

7


WHATS

ON

FIAT 500 SPORT RESMI MELUNCUR PT Garansindo Inter Global (Garansindo) selaku pemegang merek Fiat 500 di Indonesia kembali melengkapi jajaran Fiat 500 dengan menghadirkan versi Sport-nya. Fiat 500 sport ini pun dibandrol dengan harga mencapai Rp 365 juta off the road Jakarta. Fiat 500 Sport memiliki sedikit perbedaan pada bagian bumper depan dan belakang, grille bercorak honeycomb, velg aluminium 16 inci berwarna Mineral Grey dengan logo "500" berwarna merah, spoiler belakang, jok pengemudi dan penumpang depan dengan logo 500S, serta lingkar kemudi berbentuk flat-bottom lengkap dengan paddle shift. by: pras

Kemeriah 10 tahun Daihatsu Xenia kembali berlanjut dengan resmi digelarnya program ke-2 bertajuk “Kejar Kejutan Xenia” oleh PT. Astra Daihatsu Motor untuk periode Mei 2014. Program yang diperuntukan untuk keluarga pemilik Xenia ini merupakan kompetisi menjawab berbagai tantangan yang bisa diikuti melalui 11 radio di sepuluh kota besar seperti, Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Denpasar, Medan, Pontianak, Banjarmasin dan Makassar dengan ribuan hadiah menarik berupa vocher bagi yang bisa menjawab 10 tantangan seru Xenia.

DAIHATSU KEJAR KEJUTAN XENIA

8

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

“Daihatsu mengajak seluruh sahabat pengguna Xenia untuk berbagi ceria kepada sesama anak bangsa. Para Xenia Mania dapat bergabung untuk melakukan aktifitas yang bermanfaat bagi masyarakat. Bagi para peserta yang ikut serta dalam acara ini, Daihatsu akan mengalokasikan dana sebesar Rp.10 ribu per anggota keluarga. Dana itu akan dikumpulkan dan disumbangkan untuk kegiatan 4 pilar CSR berupa, Hijau Bersama Daihatsu, Sehat Bersama Daihastu, Pintar Bersama Daihatsu dan Sejahterah Bersama Daihatsu,” ungkap Direktur Marketing PT. ADM, Amelia Tjandra.


WHATS

ON

Taman Budaya, Sentul City, Jawa Barat, tercatat lebih kurang 700 unit Suzuki karimun dari berbagai generasi termasuk Karimun Wagon R ikut meriuhkan acara Jalan-jalan karimun Wagon R 2014 dari target panitia sebanyak 500 unit. Acara ini merupakan perhelatan dari PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) yang bertajuk “Jalan-jalan Karimun Wagon R 2014”.

JALAN - JALAN SUZUKI WAGON R

Menjawab kebutuhan pasar yang seiring dengan perkembangan market MPV di Indonesia, PT. Toyota Astra Motor (TAM) resmi meluncurkan minor change dari Toyota NAV1 yang datang beberapa sentuhan barunya. Penyegaran pada New NAV1 datang dari tipe V yang merupakan tipe tertingginya yang sekarang menjadi ‘V Limited’ dengan beberapa ubahan baru mulai dari projector headlamp, buritan yang menggunakan rear ornamnet garnish, spoiler with high stop lamp, alloy wheel baru dengan dimensi yang lebih besar yaitu 16” juga door handle yang dilapisi chrome plated serta dual automatic power sliding door.

“Ini merupakan bentuk apresiasi kami kepada para pengguna pertama Suzuki Karimun Wagon R dan pengguna Suzuki Karimun generasi lain pada umumnya. Karena bagi kami first buyer merupakan penting sebab bisa membawa pengaruh ke masyarakat lain yang belum memakai Suzuki Karimun Wagon R” kata 4W Sales, Marketing & DND Director SIS Davy J. Tuilan dalam sambutannya.

TOYOTA LUNCURKAN NAV1 V LIMITED

Sedangkan untuk interior, pembaruan ada di sisi head unit yang dapat di atur sudut kemiringanya serta consule box yang dapat mendinginkan serta menghangatkan minuman. Hadir dengan tiga pilihan warna, Toyota membandrol New NAV1 dengan kisaran Rp 386,65 juta untuk tipe G dan Rp 406 juta untuk V Limited terbarunya.

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

9



IMPRESS

ION

KIA NEW SPORTAGE

MAKIN MEWAH DAN EFESIEN Sepintas visual KIA New Sportage memang sama dengan versi sebelumnya, tapi dibalik itu ada beberapa sentuhan baru yang diberikan untuk mematangkan sisi kemewahanya sebagai sebuah SUV modern. Bahkan bukan hanya meliputi sisi eksterior dan interior saja namun sampai dengan mesin baru yang diklaim lebih irit dari sebelumnya.

dongkrak tampilan sportynya. Untuk interior sendiri meski tak banyak mengalami ubahan namun yang jelas ia menawaran sisi kenyamanan yang lebih untuk para penggunanya.

Konsep tiger nose masih menjadi idola yang kini dipadu dengan sporty gril chrome serta head lamp yang dilengkapi dengan LED DRL serta fog lamp dengan desain yang memanjang mengikuti lekukan body lengkap bersama aksen chrome yang membuat tampilan depannya lebih fresh. Sedangkan dibelakang selain stop lamp yang telah menggunakan combination lamp baru, ia juga menggunakan antena shark-fin serta pelek baru berdimensi 18� yang men-

Ubahan terbesar ada disektor mesin yang kini menggunakan kepunyaan New Carens, Nu 2.0 D-CVVT menggantikan Theta II. Meski mengalami penurunan power, tapi mesin ini lebih baru serta diklaim KIA memiliki sisi efesiensi yang lebih baik. KIA New Sportage resmi meluncur dengan bandrol harga mulai dari Rp 305 juta untuk tipe LX MT, Rp 316,5 juta untuk LX AT, Rp 373,5 juta untuk tipe EX AT dan Rp 418 juta untuk Platinumnya yang menjadi varian tertinggi di keluarga KIA New Sportage. AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

11


FIRST

DRIVE

MORE AHEAD Berada di belakang kemudi, kelapangan ruang serta kemudahan untuk menyesuaikan posisi duduk baik dari jok maupun kemudi yang dilengkapi dengan tilt steering memberikan nilai lebih untuk sensasi awal mengendarainya. Selain visibilitas yang lega faktor kenyamanan berkendara juga turut didukung dengan tingkat ergonomis alias kemudahan dalam mengakses fitur dengan tombol fungsi yang melekat di gagang kemudi seperti audio control serta cruise control. Mulai menyalakan mesin melalui tombol start n stop, suara halus pun mulai terdengar yang kemudian dilanjutkan dengan memindahkan tuas ke posisi D. Tanpa banyak membuang waktu mengingat sesi test drive yang cukup singkat, jalan utama yang lapang dan mulus menjadi arena kami menekan pedal gas lebih dalam.

12

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

ALL NEW HONDA CITY

Tak ada gejala 'leg' begitu pedal gas diinjak lebih dalam seketika itu juga tenaga langsung melonjak seiring jarum rpm yang naik mengiringi spidometer. Jalur yang panjang dan sepi membuat kami langsung menggeber habis si small sedan yang mewah ini, perpindahan gigi dari transmisi CVT 7-percepatan dengan teknologi Earth Dreams ternyata cukup halus tanpa hentakan, begitu juga saat kami menggunakan paddle shift dengan posisi transmisi di S. Selain memberikan respon yang cepat puataran mesin pun bisa dinikmati lebih maksimal. Kenikmatan berkendara All New City juga hadir melalui kemudi yang ringan dan smooth berkat fitur EPS. Ketika diajak bermanuver cepat di jalan yang melingkar, bantingan kemudi yang ringan sangat memudahkan pengendaliannya, sedangkan ketika dipacu juga masih


FIRST

DRIVE

stabil. Hal tersebut berkat keberadaan fitur Vehicle Stability Assist (VSA) yang mencegah terjadinya understeer serta oversteer hingga membuat All New City cukup friendly untuk dikendarai siapapun, apalagi bagi kaum hawa yang lebih mementingkan efek fun to drive dari sebuah mobil. Meski demikian, sayangnya kami masih merasakan bantingan suspensi yang sedikit keras ketika melewati jalan bergelombang. Puas merasakan performa giliran menjadi penumpangnya. All New Honda City datang dengan dimensi baru yang diklaim lebih lapang dibandingkan generasi sebelumnya. Ruang antara baris pertama dan ke dua atau lebih dikenal dengan tandem distance memiliki jarak yang lebih luas sekitar 60 mm, sedangkan knee clearancenya sebesar 70 mm, dan 60 mm untuk leg roomnya. Di barus kedua ruang terasa masih lega dan luas, apalagi dengan jok yang disesuaikan kontur tubuh penumpang dengan desain sedikit miring yang membuat sisi kenyamanannya makin bertambah. Improvement lain yang diberikan Honda untuk City generasi ke 4 ini juga dibuktikan melalui hadirnya ventilasi AC yang memberikan kesejukan di baris

ke dua serta armrest lengkap dengan cup holdernya. Selain interior yang lebih nyaman dan lega, sisi bagasi juga memiliki ruang yang tak kalah lapang hingga bisa menampung barang bawaan Anda ketika keluar kota atau saat dibutuhkan. Overall, All New Honda City memang memberikan sesuatu yang berbeda dari sebuah small sedan. Yup ... Small sedan dengan fitur dan beragam kelebihan di kelas atas. AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

13


COME WITH PLEASURE MERCEDES-BENZ CLA 200 URBAN CLA DINYATAKAN SEBAGAI PENGEMBANGAN MERCEDES-BENZ CLS, TETAPI MEMILIKI DIMENSI YANG JAUH LEBIH KOMPAK

BY . PRAS // PHOTO . STANLY

14

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014


AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

15


BENANG MERAH COUPE DITONJOLKAN MELALUI DESAIN

S

etelah edisi kemarin sempat kami bahas impresi awal di saat peluncurannya, sekarang giliran kami langsung bertatap muka dengan Mercedes-Benz CLA untuk berkenalan lebih dalam mengenai sosok si sedan extraordinary yang mendobrak pakem sedan premium dengan menghadirkan konsep coupe empat pintu. Tampilan utama sudah tentu memiliki visual yang mewah, benang merah coupe ditonjolkan melalui sisi desain yang terlihat dari samping melalui atapnya yang melandai ke bawah di sektor belakang seperti membuat kerucut. CLA dinyatakan sebagai pengembangan Mercedes-Benz CLS, tetapi memiliki dimensi yang jauh lebih kompak, selain itu CLA juga tidak diperkuat mesin big bang alias besar, tapi cukup bertenaga dan tetap hemat bahan bakar. Terakhir yang pasti mencengangkan, CLA punya coefficient drag yang impresif dan menjadi kendaraan series-production paling aerodinamis di dunia... Hmm, menarik bukan?

16

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

Kesan CLS dihadirkan oleh CLA melalui tampilan depan dan belakangnya. Karakter guratan tegas di sisi pintunya yang terbuat tanpa rangka cukup mendominasi hingga mengeluarkan aura anggun dilekukan tubuh sportynya. Sedangkan kesamaannya dengan tradisi mobil sport Mercedes-Benz ditonjolkan melalui kisi-kisi radiator yang sporty dengan ram berkontur tegas yang terintegrasi beserta lambang bintang di pusatnya. Giliran masuk ke interior dan duduk sebagai pengemudi. Karakter dari C-Class dan E-Class terasa melekat saat mulai menggengam kemudinya. Baik dari nampak depan, belakang serta samping sisi visualnya cukup tergambarkan dengan jelas yang memberikan kenyamanan untuk pengemudi saat mengendarainya. Begitu juga dengan jok dengan desain rendah yang membuat posisi duduk mirip mobil-mobil sport, apalagi ditunjang bangku jenis semi bucked yang membuat kental aroma sportnya.


Bagi pengguna awam, pasti sedikit kesulitan ketika pertama kali mengendalikan Mercedes-Benz CLA. Pasalnya tuas transmisi tidak diposisikan di konsol tengah tapi dibalik kemudi, mirip dengan posisi tuas lampu sein dan wiper. Butuh beberapa saat untuk membiasakan diri dengan posisi tuas transmisi ini. Tetapi jika Anda yang sudah pernah mengemudikan model-model Mercedes-Benz modern pasti familiar dengan posisi tuas transmisi tersebut. Kontrol pada center console dibuat cukup friendly, baik untuk pengaturan fitur hiburan, AC, hingga kontrol Eco Mode. Semua fungsi tombol ini terintegrasi dengan baik dan posisinya masih dalam jangkauan tangan pengemudi. Pada bagian tengah dashboard ada tombol untuk mengaktifkan fitur mode transmisi Eco-Sport-Manual (E-S-M), serta ada juga tombol pengaktif mode ECO.

LET'S

PLAY

Jika sudah memahami fungsi dari semua tombol dan tuas yang tersedia, maka Mercedes-Benz CLA begitu menyenangkan untuk dikendarai. Bentuknya yang compact memudahkan bermanuver di kemacetan kota dibanding CLS yang berbodi lebih bongsor. Tapi sekali lagi, ia tetap memiliki DNA power dari CLS yang agresif. AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

17


Kenikmatan berkendara CLA yang dibandrol dengan harga Rp 639 jual off the road ini juga ditunjang oleh sistem transmisi 7G-DCT plus paddle shift. Anda tidak perlu repot mengaktifkan tombol tertentu untuk bisa bermain-main dengan paddle shift ini. Cukup tekan tuas paddle shift sebelah kanan untuk menaikkan posisi gigi secara manual, dan sebaliknya tekan paddle shift sebelah kiri untuk menurunkan posisi gigi. Sesaat Anda akan terbuai bagaimana kemampuan mesin compact dari CLA.

Mainkan mode transmisi di S (Sport), maka mesin 1.595cc 4 silinder CLA mampu memberikan akselerasi yang mengagumkan. Sistem komputer pada mesin akan menjaga putaran di 3.000 rpm dan berganti gigi di rpm 4.000 ke atas demi mendapatkan power yang selalu tersedia. Di atas kertas Mercedes-Benz CLA dapat meluapkan tenaga 156 hp dengan torsi 250 Nm dan akselerasi 0-100 km/jam dalam 8,5 detik. Catatan waktu yang superior ketika mobil-mobil berkapasitas mesin sejenis cuma mampu bertengger pada posisi 10 detik ke atas.

18

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014


CLA ternyata tak cuma menawarkan kenikmatan berkendara dari ragam fitur modern pada jantung tenaganya. Ia mampu memberikan solusi efisiensi bahan bakar lewat mode ECO yang bisa diaktifkan ketika Anda hanya ingin sekedar cruising di tengah metropolitan tanpa harus pusing sering-sering mampir ke SPBU. Fungsi ECO ini juga termasuk fitur auto start/stop engine system yang mampu menyetop kerja mesin saat mobil dalam posisi berhenti dan pedal rem diinjak. Efeknya tentu pada meminimalisir BBM terbuang percuma ketika terjebak kemacetan atau berhenti di traffic light. Seperti yang sudah kami jelaskan sebelumnya, Mercedes-Benz CLA menjadi model yang serba bisa. Ia bisa begitu menyenangkan diajak bermanuver, punya wajah rupawan untuk dipakai hangout di perkotaan, dan bisa juga dialokasikan bagi para shopaholic sebagai kendaraan pribadinya. Jangan khawatir repot bawa kantung belanja yang menggunung, karena bagasi CLA begitu luas untuk menampung kebutuhan itu. Aplikasi ban jenis Run Flat Tire (RFT) memberikan kontribusi agar sektor bagasi mampu tersedia luas tanpa tereduksi akibat peletakan ban serep. AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

19


MINI JCW COUNTRYMAN ALL-4

SPORTY

BLOODED KESAN MUNGIL DAN IMUT SIRNA SEKETIKA SAAT PERTAMAKALI MELIHATNYA, YANG ADA JUSTRU TAMPILAN GAHAR DENGAN BODY BERKELIR HITAM BERPADU PADAN DENGAN STRIPING MERAH SARAT DENGAN AURA SPORT YANG CUKUP KENTAL

20

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014


BY: STANLY


D

ari segi desain varian MINI John Cooper Works memang berbeda dari versi MINI pada umumnya, kesan mungil dan imut sirna seketika saat pertamakali melihatnya, yang ada justru tampilan gahar dengan body berkelir hitam berpadu padan dengan striping merah sarat dengan aura sport yang cukup kental. Tampilan sportinya ditunjang melalui perangkat aerokit yang meliputi beragam sisi mulai dari lip spoiler sampai side skirt. Kurang lebihnya sedikit sama dengan versi MINI JCW Paceman yang pernah kami uji sebelunya, hanya saja perbedaan kuat terlihat dari desainnya, dimana Countryman dirancang lebih nyeleneh dengan ukuran yang lebih lebar ketimbang Paceman. Tampilan retro modern masih cukup melekat yang dihadirkan melalui desain bulat dari dua headlampnya serta garis-garis dinamis disekujur body, sedangkan untuk menunjang sisi sportnya selain striping merah serta apparel aerokit ia juga disematkan dengan velg sport berdimensi 19� serta double exhaust yang menyaratkan sisi performanya.

22

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014


IT'S LIKE ANOTHER SIDE OF MINI

Masuk ke dalam, lagi-lagi hampir tak ada perbedaan yang signifikan dengan Paceman. Ambience sporty berbalut kemewahan dari sisi interior yang tertuang pada tatanan dashboard menjadi pusat perhatian yang engan untuk dilewatkan. Paduan klasik dan modern membuat panel-panel di interiornya cukup unik, aksen bulat layaknya gen MINI ditempo dulu tetap tertuang dari spidometer besar yang juga berfungsi sebagai MID pusat saranan informasi mengenai kendaraan serta fitur lainnya. Unsur ergonomis dituangkan dengan beragam tombol yang melekat di gagang kemudi, mulai dari fungsi audio sampai dengan cruise control. Domi-

nasi warna hitam pada lapisan kulit jok serta door trim cukup sempurna berkolaborasi dengan stiriping merahnya, sekali lagi ini menegaskan jati diri MINI Jhon Cooper Work yang megedepankan tampilan sport serta performa maksimal. Ups, meski mengusung tema sport tapi mengenai akomodasi penumpang ia masih bisa untuk diandalkan apalagi ia memiliki empat pintu yang lebih mudah untuk diakses ketimbang dua pintu. Baris ke dua masih cukup lapang untuk penumpang dewasa hanya saja jok kursi sedikit keras, sedangkan ruang akomodasi layaknya bagasi juga siap untuk membawa barang bawaan Anda ketika membutuhkannya.

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

23


FEEL THE RYTHM OF SMALL POWERFULL ENGINE MINI Countryman John Cooper Work memang diciptakan cukup berbeda dari varian MINI lainnya, ia hadir dengan benang merah berlatar belakang kesuksesan legenda dari John Cooper yang sukses merajai ajang balap Monte Carlo pada 1962. Tak heran bila dari sajian tampilan saja ia sudah berbeda, lalu apa lagi yang membedakanya ? Tak lain tak bukan datang dari sisi mesin dan olahan dapur pacunya.

24

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

Diciptakan bukan hanya untuk memenuhi line-up MINI saja namun menghidupkan sebuah legenda yang dulu pernah mendongkrak sejarah si mungil ini, MINI John Coopeer Work siap memberikan sensasi yang berbeda dari para pecintanya, baik dalam hal adrenalin, sisi berkendara, performa serta sisi lain yang gahar.

Key of the MINI JCW Countryman ada disektor mesin berkapasitas 1,6 liter turbocharged 4 silinder yang mampu mengantarkan tenaga sebesar 218 hp dan torsi 280 Nm melalui ke empat roda yang dilengkapi pengerak all wheel drive (ALL-4). Dari dara statistik ia diklaim mampu melesat dari titik 0 - 100 kpj hanya dalam waktu 7 detik dengan top speed 225 kpj, berbeda tipis dengan Paceman. Bila dibandingkan dengan versi Cooper Countryman atau Countryman S, versi JCW ini jauh lebih beringas.


Deru mesin terdengar halus masuk ke dalam kabin waktu awal menyalakannya, namun setelah diajak berjalan berangsur sirna sehigga cukup asik untuk menikmati perangkat hiburan dari headunit MINI Connected yang tersambung dengan perangkat speaker Harman Kardon. Bukan hanya itu, headunit ini juga dapat digunakan untuk koneksi internet melalui perangkat iPhone sehingga pengguna bisa terhubung dengan media sosial seperti Twitter dan Facebook selain juga memiliki fungsi sebagai navigasi. Giliran menguji mesin mugil bertenaga raksasa. Meski sedikit berat saat pertama menekan pedal gas tapi ia tetap terasa responsif, hal ini mungkin karena sosok bodynya yang cukup bongsor. Pola kemudi sport dengan lingkaran kecil berbalut kulit cukup nyaman digenggam, apalagi ketika bermanuver, sokongan Dynamic Stability Control (DSC) serta Dynamic Traction Control (DTC) yang terkoneksi dengan pengerak ALL-4 membuatnya stabil ketika diajak menikung tajam sehingga handling pun cukup smooth.

Tarikan atas begitu cepat seketika kami mengkick down habis pedal gasnya, diiringin dengan perpindahan gigi yang halus tanpa hentakan. Dorongan dari turbocharged terasa menghempaskan mobil melesat lebih cepat, agresif dan responsif. Untuk para pecinta adrenalin bisa mengaktifkan mode Sport di konsul tengah yang mudah untuk dijangkau, saat berada di jalur bebas hambatan dengan kondisi ramai lancar kami angka 160 kpj cukup mudah untuk diraih. Sayangnya meski ia masih memiliki tenaga untuk terus dipacu tapi kondisi jalan mengurungkan niat untuk menekan gas lebih dalam.

Overall, it's like another side of MINI. Yup, bila anda mengiginkan sisi lain dari si imut MINI, anda bisa menjajal line-up dari MINI JCW yang dibuat khusus untuk para penikmat kecepatan dari si ikonik MINI.

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

25


BY . STANLY

PEMENANG VOTING

INDONESIA CAR LIFESTYLE AWARD 2014

S

etelah dua bulan PT. BosMobil Indonesia mengelar voting untuk pilihan-pilihan mobil terbaik versi Indonesia Car Lifestyle Award (ICLA) yang terdiri dari empat kelas dan terbagi dalam 12 kategori, giliran Anda mengetahui siapa saja juara di tiap kelasnya yang dipilih berdasarkan hasil vote pembaca di Indonesia. Perlu di ketahui, Indonesia Car Lifestyle Award kali ini tak lagi menggunakan konsep konvensional berdasarkann kelas mobil, melainkan langsung mengarah pada kebutuhan berdasarkan fungsi dan gaya hidup para penggunanya. Selain dua belas kategori yang di bagi dalam empat kelas lifestyle. Masih ada beberapa mobil lainnya yang masuk dalam nominasi pilihan redaksi dan bakal segera diumumkan pada edisi berikutnya bersama dengan Car of the Year versi ICLA tahun ini. Tanpa banyak basa-basi langsung simak profil pemenang Indonesia Car Lifestyle versi pilihan voting pembaca BosMobil.com.

26

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

BIG FAMILY CAR Keluarga dengan lebih dari dua anak balita maupun dewasa dan kemungkinan adanya anggota lain dalam keluarga (mertua/orang tua). Di kelas ini kami merekomendasikan jenis mobil big SUV, big MPV dan luxury MPV dalam daftar nominasi yang dihuni oleh, Kia Sorento Diesel, All New Mazda Biante dan juga Toyota NAV1. Dari hasil voting, jawara dikategori ini jatuh pada Toyota NAV1 yang memiliki persentase terbesar diantara ke dua rivalnya tadi yaitu, 31.53%. Sedangkan untuk Mazda Biante SKYACTIV duduk di posisi ke dua dengan perolehan sebesar 29.73% yang disusul oleh Kia All New Sorento Diesel sebesar 24.32%.

FAMILY CAR Di kelas mobil keluarga ini dibagi dalam empat kategori berbeda yang dipisahkan sesuai dengan kebutuhan masing-masing individu dalam memilih kendaraannya.


Di kategori ini merupakan keluarga kecil dengan ukuran dua anak balita maupun dewasa. Kami merekomendasikan jenis mobil small sedan, small MPV dan compact SUV ke dalam daftar nominasi yang di tempati oleh, Daihatsu New Terios Adventure, All New Kia Carens dan Nissan Grand Livina X-Trail 1.8L.

SMALL FAMILY CAR

Nissan Grand Livina X-Trail 1.8L menjadi pilihan teratas dengan angka persentase sebesar 41.44%. Hal ini mengukuhkan Grand Livina X-Trail menjadi jawaranya. Sedangkan di posisi ke dua di tempati oleh All New Kia Carens yang meraih suara 27.93% dan disusul oleh Daihatsu New Terios di peringkat ke tiga dengan suara 16.22%.

STUDENT CAR

Mobil-mobil pilihan keluarga untuk anaknya yang masih duduk di bangku sekolah maupun mahasiswa yang masih belum memiliki penghasilan. Di sini kami merekomendasikan jenis mobil citycar, hatchback dan crossover ke dalam daftar nominasi seperti, All New Ford Fiesta 1.5L, New Honda Brio 1.2 A/T, juga New Nissan March 1.5L. Dari hasil voting, Ford dengan All New Fiesta 1.5L merebut suara terbanyak yang mencapai 44.14% mengalahkan rival dalam nominasi ICLA kali ini yaitu New Honda Brio 1.2 A/T yang menyusul di posisi ke dua dengan peraihan voting 27.03% lalu New Nissan March hanya mampu mendapatkan suara 14.41% di kelas Student Car dan bertenger di peringkat ke tiga. AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

27


Selain tiga kelas di atas, kami juga menyiapkan mobil untuk para pasangan di kelas Family Car Nominee. Yang dimaksud dengan ‘Young Couples Car’ disini adalah pasangan baru menikah atau keluarga muda dengan max. 1 anak balita dan kemungkinan adanya babysitter. Kami merekomendasikan jenis mobil citycar, hatchback, small MPV dan crossover ke dalam daftar nominasi.

YOUNG COUPLES CAR

Dari tiga nominasi besar pilihan redaksi yaitu, New Nissan Juke, All New Toyota Vios dan Suzuki Ertiga A/T. Ternyata sambutan besar jatuh pada New Nissan Juke dengan persentase mencapai 33.33%, berbeda tipis dengan All New Toyota Vios yang merapat di posisi ke dua dengan angka 31.53%. Sedangkan untuk Suzuki Ertiga Matik hanya menempati posisi ke tiga dengan perolehan angka 20.72% meski di tahun sebelumnya ia telah menyandang gelar Best Rookie of Year 2012.

COMMUTER CAR Kategori ini merujuk pada para pekerja kantoran yang dalam kesehariannya disibukkan dengan aktivitas “mobile” untuk bertemu klien, partner kerja, dan pelanggan yang tentunya membutuhkan kendaraan yang tak hanya fleksibel tapi juga memiliki sisi efesiensi. Ada tiga rekomendasi jenis mobil seperti , hatchback, small sedan, serta small MPV yang masing-masing di ikuti oleh, All New Toyota Vios, New Ford Fiesta 1.5L dan Chevrolet Spin Diesel 1.3L. Dari ke tiga nominasi, ternyata Chevrolet Spin Diesel 1.3L mendapat porsi terbesar dengan hasil voting mencapai 41.44% mengalahkan New Ford Fiesta yang hanya 28.83%. Sedangkan si small sedan Toyota Vios hanya menelan suara 17.12%.

28

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

WORK CAR Selesai dengan Family Car, giliran masuk ke kelas Work Car yang merupakan mobil-mobil bergenre sesuai dengan kebutuhan pekerjaan atau profesi seseorang. Kelas ini dipisahkan melalui tiga kategori sesuai dengan kebutuhan gaya hidup dari jenis pekerjaanya yaitu, Commuter Car, Modern CEO Car dan Young Executive.


Kategori ini diperuntukan untuk pengusaha atau pimpinan perusahaan yang memiliki jiwa muda dan ingin selalu tampil trendi, masih terlibat langsung dalam bisnisnya. Dari empat kelas rekomendasi kami seperti big sedan, premium sedan, premium SUV dan premium crossover ke dalam daftar nominasi, ternyata hanya ada tiga mobi yang masuk seperti All New Honda Accord, All New Mazda6 dan serta MINI JCW Paceman. Siapa juaranya? Dari hasil voting selama dua bulan ternyata pembaca lebih mengunggulkan All New Honda Accord sebagai jawaranya dengan total suara 32.43%. Sedangkan All New Mazda6 hanya mampu menempati posisi ke dua dengan persentase 31.53% disusul oleh MINI Paceman 23.87% yang duduk di posisi ke tiga.

MODERN CEO CAR

YOUNG EXECUTIVE CAR

Mobil untuk pengusaha muda atau yang lebih beken disebut dengan Young Executive tentu tak hanya memiliki jam terbang tinggi dalam dunia kerjanya, tapi juga memiliki gaya hidup tersendiri. Karena itu kendaraan turut berperan penting dalam dunianya, apalagi rata-rata mereka masih suka untuk mengendarainya sendiri. Bukan hanya sekadar mementingkan fungsi namun juga style serta fitur yang bisa mendongkrak sisi prestige dari Young Executive tersebut. Ada empat mobil yang bertarung dalam ketegori ini, diantaranya adalah Mitsubishi Outlander, New Mazda CX-5 2.5L Grand Touring, BMW X1 20d dan VW Golf 1.4 TSI. Dari ke empat mobil pilihan redaksi ini, ternyata suara terbanyak hasil pilihan pembaca BosMobil jatuh pada BMW X1 20d dengan total voting 30.18% lalu disusul VW Golf 1.4 TSI dengan suara 22.97%. Sedangkan Mazda CX-5 2.5L hanya menempati posisi ke tiga melalui suara 18.47%, serta Outlender yang terpuruk dengan suara 17.12%. AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

29


FEMALE CAR Kelas yang ini merupakan kelas khusus kaum hawa, yang terbagi dalam dua kategori special yaitu, Feminin Car dan Super Mums Car.

FEMININ CAR

Para remaja putri atau wanita yang masih single yang ingin tampil cantik, modis dan “fashionable� dengan mobil dalam setiap aktivitasnya sehingga mencerminkan kepribadiannya masing-masing. Kami merekomendasikan jenis mobil citycar dan hatchback dalam daftar nominasi. New Mazda2, New Nissan March 1.5L serta New Ford Fiesta 1.5L pun menjadi nominasi kuat dalam pertarungan memperebutkan suara di kelas ini. Dan hasilnya, suara terbanyak jatuh pada New Ford Fiesta 1.5L dengan segala fitur modern yang disokongnya ia sukses meraih suara sebanyak 39.64%, meningalkan Mazda2 yang menempati posisi ke dua dengan suara 27.48% serta Nissan March sebanyak 18.92% di posisi ke tiga.

30

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014


SUPER MUMS CAR

Para wanita yang memiliki anak juga tak mau ketingalan gengsi. Seorang ibu yang memiliki kesibukan mengurus anak, suami, keperluan rumah tangga hingga arisan saudara, disatu sisi ia juga bekerja kantoran namun tidak mobile. Kami merekomendasikan jenis mobil small MPV, big MPV dan compact SUV ke dalam daftar nominasi, seperti Suzuki Ertiga Matik, All New Kia Carens serta Honda Freed double blower. Dikategori ini lagi-lagi Honda meraih kesuksesannya dengan suara sebesar 50% untuk Freed double blowernya yang kemudian di susul Kia Carens sebanyak 20.72%, serta sisanya di posisi ke tiga Suzuki Ertiga sebesar 15.32%.

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

31


DRIVERS CAR

Kelas Car Lifestyle Award yang terakhir adalah Play Car. Kami dedikasikan kelas ini untuk para pecinta driving pleasure, alias mereka-mereka yang masih suka berkendara sendiri tanpa disupiri. Mereka yang lebih kental dan dekat dengan kendaraanya sehingga benar-benar menunjukan mobil sebagai jatidirinya. Ada tiga kategori berbeda yang tersaji di kelas Play Car dalam ICLA 2014. Mulai dari Drivers Car, Modifholic Car dan yang terakhir Road Trip Car. 32

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

PLAY CAR


Para pecinta kecepatan yang umunya berjiwa muda, lebih memilih mengendari mobilnya sendiri tanpa disupiri. Selalu memilih mobil dengan performa terbaik dan selaras dengan sisi handling yang smooth serta posisi mengemudi yang nyaman. Di kategori ini ada tiga nomisasi berat yang semuanya datang dari dataran Eropa seperti, Mercedes-Benz A200, MINI Paceman JCW serta VW Golf TSI. Lalu siapa jawaranya? Dari hasil voting sekitar 50% memilih Mercedes-Benz A200 sebagai jawaranya terpaut jauh dengan VW Golf TSI yang duduk pada peringkat ke dua dengan perolehan 20.27%. Sedangkan untuk MINI Paceman hanya bertenger di posisi ke tiga dengan total 16.67%.

MODIFHOLIC CAR

Kategori ini khusus untuk para pengila modifikasi. Mereka yang rela merombak tampilan standar mobil demi memuaskan hasrat dan hobbynya serta tampil lebih modis dimata komunitasnya masing-masing. Dari tiga mobil pilihan redaksi yaitu, New Honda Brio 1.2 A/T, VW Golf TSI serta Nissan Juke suara terbanya sukses diraih oleh VW Golf TSI yang mendapatkan persentase sebesar 35.59%. Kemudian disusul oleh Nissan Juke sebesar 30.63% dan dilanjuti Honda Brio 1.2L yang hanya memillih suara 20.72%. AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

33


Kategori ini datang untuk para pencinta travelling jalan darat yang suka berwisata/berpetualang bersama keluarga dan temannya, atau pun mereka-mereka yang lebih memilih berpergian dengan menggunakan mobil menempuh ratusan kilometer tanpa jenuh yang dalam istilah kami disebut Driving Leisure. Empat mobil yang terdiri dari, New Nissan Grand Livina X-Gear 1.8L, Dodge Journey, New Mazda CX-5 Grand Touring serta Kia All New Sorento berjuang keras mendapatkan suara terbanyak selama dua bulan voting digelar. Sedangakan pada akhirnya, New Mazda CX-5 Grand Touring sukses meraih suara terbanyak dengan hasil 31.08%.

ROAD TRIP CAR

34

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

Diurutan ke dua ditempati oleh Dodge Journey sebanyak 20.27% suara, yang kemudian disusul Kia All New Sorento Diesel dengan 19.37%. Sedangakn sisa suara sebanyak 17.57% diberikan untuk Nissan Grand Livina X-Gear 1.8L yang menempati posisi terbawah.


CONGRATZ FOR ALL WINER Dengan hasil ini, selesai sudah gelaran voting Indonesia Car Lifestyle yang diselengarakan oleh PT BosMobil Indonesia. Ups, sedikit bocoran ‌ Masih ada beberapa kelas lain yang merupakan kelas bergengsi hasil pilihan redaksi, seperti Best Design, Best Budget, Best Rookie, dll. Penasaran, tunggu hasilnya diedisi mendatang.

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

35



CHEVROLET CAMARO ZL1

READY TO GIVE A

NEW SENSATION BY . PRAS // PHOTO . STANLY


A MODERN MUSCLE CAR Dilahirkan melalui darah pendahulunya, Camaro memang memiliki nama besar yang cukup disegani hampir diseluruh dunia. Autorevo cukup beruntung sempat mencicipi Chevrolet Camaro ZL1 yang merupakan edisi 2014 di Indonesia beberapa waktu lalu berkat pihak Autobless selaku importir mobil CBU yang bermarkas di Sunter.

38

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

Siapa pun pasti bakal tergiur untuk menunggangi apalagi memilikinya. Mesin berkapasitas 6.2-liter 8 silinder 580 hp yang disandangnya mampu memberikan sensasi luar biasa pada mobil berdarah muscle car ini. Tanpa banyak basa-basi kami menolak tawaran untuk duduk di belakang tapi memilih untuk mengendarainya, hasrat untuk segera berada di balik kemudi dan menginjak pedal gas seakan sudah tak terkontrol, bahkan teriknya panas matahari sudah kami hiraukan ketika Camaro berkelir putih ini hadir di hadapan kami. Tubuh kekar dengan dimensi yang tak seberapa besar membuatnya terlihat cukup padat berisi. Beberapa ornament baru sebagai penunjang jati dirinya diterapkan oleh pihak pabrikan seperti engine hood yang kisi-kinya dihiasi serat karbon, lampu belakang LED dan juga velg 20" yang diklaim super ringan. Sedangkan sisi modern yang melambangkan kemewahan pada eksterior ditunjukan melalui keberadaan sunroof.

Postur tubuh yang cukup pendek membuat harus ekstra membungkuk untuk masuk ke kabin. Namun ketika sudah berada di dalam kokpit dan menyentuh jok ok full buckednya justru kesan lapang yang kami dapati. Tidak ada kesan ruang pengemudi yang sempit khas supercar pada umumnya, tatanan dashboard dibuat minimalis dengan beragam fungsi yang nampak menyatu di bawah consul tengah serta pada gagang kemudi untuk memberikan kemudahan bagi para pengemudinya. Panel-panel instrumen yang terletak di konsul tengah membuat nuansa sport makin kental dan mencirikan mobil ini siap untuk dipacu pada kecepatan tinggi. Setelah memutar kontak, hanya dalam hitungan detik raungan khas mesin V8 langsung keluar dari double exhaust yang masuk hingga ke dalam kabin. Meski masih berjenis small block engine, tapi tak bisa dipungkiri hempasan suara mesinnya sungguh mendebarkan jantung tatkala kami menekan gas dan putaran mesin melonjak lebih tinggi.


Tak sabar untuk langsung mengendarainya, tuas transmisi automatic-nya kami geser ke posisi "D", pedal gas diinjak perlahan, dan mobil melaju dalam kondisi masih cukup lembut. Tapi hal ini seketika berubah 180 derajat ketika rpm melonjak lebih dari 3.000. Raungan suara knalpot yang semakin merangsek hingga ke telinga pengemudi seolah malah menjadi doping untuk memacu Chevrolet Camaro ZL1 ini lebih dalam dan makin agresif. Satu lagi bukti pengembangan pada Camaro dengan hadirnya pilihan mode berkendara, tour dan sport. Penasaran dengan taste yang diemban oleh muscle car ini, kami pun langsung menekan mode sport. Walhasil mesin menjaga agar rpm tetap tidak kurang dari 3.000 yang artinya berimbas pada daya pacu yang makin menggelora dan lebih agresif. Hal ini seakan mengambarkan kapan pun Anda menginjak pedal gas, ia siap untuk melesat dengan cepat.

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

39


Indeed ... kami memang menyebutnya sebagai muscle car modern. Karena jika merunut pada sejarah Chevrolet Camaro, jelas ia merupakan mobil hebat melegenda asal Amerika Serikat (AS). Legenda inilah yang terus menerus diturunkan pada tiap generasi Camaro berikutnya termasuk model Chevrolet Camaro ZL1 ini.

IT'SNOT ONLY ABOUT POWER BUT ALSO THE TECHNOLOGICAL ADVANCES

40

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014


THE MOST TECHNOLOGICALLY ADVANCED CAMARO OF ALL TIME Sensasi mobil melompat ketika pedal gas diinjak penuh seketika khas muscle car bermesin big block berpenggerak roda belakang masih tetap ada walau harus diakui tidak terlalu ganas. Namun Chevrolet Camaro ZL1 ini telah mengaplikasikan sistem injeksi bahan bakar langsung dan supercharged layaknya mobil-mobil sport modern saat ini. Selain itu beberapa fitur terkini juga sudah ada pada coupe 2 pintu yang dibanderol Rp 3,5 miliar on the road tersebut. Misalnya saja transmisi otomatis, pilihan mode berkendara, sunroof, headunit layar sentuh, paddle shift, 9 premium speaker dari Boston, USB connect, hingga Head-up Display.

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

41


BEAUTY HATCHBACK MERCEDES-BENZ A200 URBAN DICIPTAKAN DENGAN DESAIN HATCHBACK, NAMUN TETAP SAJA AURA MEWAH DARI JATI DIRINYA SEBAGAI KELUARGA BESAR MERCEDES-BENZ TETAP TERPANCAR. MERCEDES-BENZ A200 MENJADI PAKET MENARIK DARI A-CLASS, DESAINNYA TAK LAGI COMPACT LAYAKNYA MOBIL PERKOTAAN NAMUN BERUBAH TOTAL MENJADI PADUAN ANTARA KEANGGUNAN SERTA MODERN YANG MENGAGUMKAN.


BY . PRAS // PHOTO . STANLY

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

43


COMPACT UNTUK HARIAN Wujud A-Class baru ini begitu menyedot perhatian siapa saja yang meliriknya. Desain frontend modern berpadu lekuk tubuh yang dinamis, diselesaikan dengan buritan seksi plus sedikit padanan futuristik membuat Mercedes-Benz A200 bisa menjadi salah satu incaran kaum urban sebagai kendaraan pribadi yang memiliki cita rasa mewah.

Mercedes-Benz A200 juga menjadi model premium terkecil dari pabrikan Jerman berlambang bintang ini. Dimensinya hanya 4.292 mm x 1.780 mm x 1.433 mm, kompak untuk pemakaian harian dalam kota sekaligus bisa jadi teman hangout yang prestige berkat penampilannya yang rupawan. Kenikmatan berkendara dari Mercedes-Benz A200 juga patut diapresiasi. Mesin 1.5-liter turbo berdaya 156 hp dengan torsi puncak 250 Nm terasa sigap dipacu kala menelusuri jalan-jalan protokol di Ibukota. Ia memang bukan hothatch layaknya Volkswagen (VW) Golf GTI atau BMW M135, namun impresi berkendara yang kami rasakan cukup memuaskan. Pada mode pengendalian ECO, mobil berjalan smooth, putaran mesin dijaga tidak lebih dari 2.000 rpm, sementara kala diubah pada mode SPORT, Mercedes-Benz A200 menjadi agresif. Sayangnya sistem kaki-kaki tidak terla-

44

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

lu bisa menyelesaikan tugas manuver ekstrim yang kami lakukan. Beberapa kali terasa sekali gejala oversteer, impresi mengemudi yang sama juga terasa ketika kami menjajal Mercedes-Benz CLA. Perpindahan antar gigi menggunakan transmisi 7-speed automatic berlangsung mulus tanpa hentakan. Jika ingin pengendalian lebih sporty Anda bisa operasikan paddle shift yang sudah tersedia dibalik kemudi. Bicara soal fitur, Mercedes-Benz selalu menginginkan hasil sempurna pada seluruh line-up produksinya tanpa terkecuali juga pada A200 ini. Beberapa kelebihan kami catat bisa menjadi daya tarik dibanding kompetitornya sesama Jerman. Sistem Auto Start-Stop engine dipakai oleh A200 guna mereduksi pemakaian konsumsi bahan bakar. Namun saat pengujian, kami beberapa


kali mendapati fitur ini tidak bekerja. Entah karena kondisi iklim atau geografis di Indonesia berbeda dengan Eropa sehingga komputer mobil tidak membaca fitur tersebut harus berfungi ketika mobil terjebak kemacetan, atau sebab lain kami tidak mengerti. Fitur tambahan pada beberapa line-up terbaru Mercedes-Benz di Indonesia yang juga ada pada A200. Fitur ini bisa membantu pengemudi untuk parkir paralel tanpa perlu memutar lingkar kemudi. Jika ada ruang kosong untuk parkir paralel, tinggal nyalakan lampu sein kanan atau kiri sesuai ruang parkir yang tersedia. Jika mobil mendeteksi ruang tersebut cukup untuk ukuran body A200, maka tekan tombol Active Park Assist yang ada di ujung tombol transmisi. Otomatis layar di panel instrumen akan menunjukkan jika fitur ini aktif. Tekan “OK� yang ada pada kolum setir, dan fitur mulai bekerja. Anda tinggal mengatur kapan harus mengerem, selebihnya biarkan komputer mobil yang bekerja.

ACTIVE PARK ASSIST

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

45


Fitur keamanan lainnya yang tersedia pada Mercedes-Benz A200 yakni 6 buah Airbags, Electornic Brake Distribution (EBD), Brake Asist (BA), Traction control, Electornic Stability Programe (ESP), Cuise control, hingga sensor parkir dan sensor wiper. Dengan harga mencapai Rp 539 juta off the road Jakarta, Mercedes-Benz menawarkan sebuah hatchback berdesain rupawan dengan pengendalian yang fun untuk pemakaian harian. Jika ingin lebih sporti dan performa mesin yang jauh lebih dahsyat, bisa tunjuk Mercedes-Benz A200 versi Sport atau A 45 AMG.

46

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014


AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

47


THE KOREAN VIP KIA 48

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

OPTIMA FACELIFT


DILUNCURKAN PADA GELARAN IIMS 2013 LALU, KIA OPTIMA CUKUP MENEBAR TAMPILAN MEWAH YANG FUTURISTIK DARI SEGI EKSTERIOR SEAKAN MENANTANG PARA RIVAL YANG LEBIH DULU HADIR LAYAKNYA, TOYOTA CAMRY, HONDA ACCORD JUGA NISSAN TEANA. SEDAN MEWAH ASAL KOREA INI HADIR LAYAKNYA BINTANG K-POP YANG BERPENAMPILAN SEXY DAN MENGGODA. AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

49


Identitas utama dari desain Kia dihadirkan melalui grill ala tiger nose yang berpadu dengan guratan tegas diseluruh permukaan bodynya yang menciptakan kesan futuristik. Ups, perlu diketahui ini merupakan varian Optima facelift model year 2014 yang telah di make-over melalui model lampu depan yang membuat sudut tajam lengkap bersama Daytime Running Light, Projection Lamp, Static Bending Lights, serta Foglamp double quartet yang menawan. Benang merah terus berkelanjutan hingga buritan belakang yang dibuat simple namun kental dengan nuansa sporty melalui double exhaust serta penempatan velg dengan dominasi kelir hitam yang nampak serasi dengan white bodynya. Sedangkan unsur kemewahan ditunjukan melalui panoramic roof yang membentang di atap juga berfungsi sebagai sun roof di bagian depan. Bila dibandingkan dengan interior Camry yang terlihat mewah dengan sejumlah aksen kayu, atau Accord yang cukup cozy, KIA Optima justru cenderung memadukan keduanya. Konsol tengah penuh dengan tombol navigasi bak sebuah kokpit pesawat yang futuristik, hal ini membuat kami harus sedikit menyesuaikan diri untuk memahami masing-masing fungsinya. Pun demikian dengan lingkar setir yang juga dibeberapa sudutnya ada tombol-tombol mengaktifkan fitur tertentu misalnya paddle sift, cruise control, audio switch dan masih banyak lagi. Pilihan warna berbeda untuk dashboard dan pelapis jok serta doortrim mampu menciptakan nuansa kemewahan sekaligus membentuk kesan lapang pada kabin. Walau kami akui beberapa materialnya masih terbuat dari plastik yang terlihat kurang berkualitas. Namun posisi berkendara terbilang nyaman dengan konfigurasi jok pengemudi yang bisa diatur secara elektrik lengkap dengan fitur memori. Lingkar kemudi juga pas dalam genggaman, tidak licin. Duduk sebagai penumpang belakang, ruang kaki masih lega. Kenyamananya juga masih setara Accord lengkap dengan AC Dual Zone yang bukan saja bisa diatur perbedaan temperaturnya antara pengemudi dan penumpang depan, tapi juga untuk penumpang belakang. Dengan jarak sumbu roda 2.795 mm, selain ruang penumpang yang lega, bagasi juga lebih dari cukup untuk mengangkut tas-tas besar Anda kala harus berpergian.

50

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014


LET'S START THE ENGINE MENJAJAL PERFORMANYA TAK PERLU REPOT MEMASUKAN KUNCI, CUKUP TEKAN TOMBOL START/STOP ENGINE MESIN PUN LANGSUNG MENDERU HALUS. JUJUR SAJA, AWALNYA KAMI SEDIKIT RAGU MENGENAI KEMAMPUANYA, NAMUN SETELAH MERASAKAN SENDIRI .. WELL IT'S NOT SO BAD.

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

51


Kenyamanan penumpang juga diperkaya dengan; ada AC Dual zone, Panoramic roof with sun roof, dan sistem entertainment dengan Radio CD/MP3 Player yang berpadu Infinity

Mengusung mesin Theta II 2.4-liter MPI yang mampu menghadirkan tenaga hingga 180 Ps serta torsi 23.6 kg路m melalui transmisi otomatis 6 percepatannya terasa begitu enteng mengangkat tubuh Optima yang memiliki dimensi cukup panjang. Meski pada pilihan mode berkendara ECO, tetapi mobil mampu mengikuti kemauan sang pengemudi. Pedal gas diinjak agresif maka putaran mesin juga ikut melonjak meskipun tidak seagresif ketika pada mode SPORT. Hal ini jelas berbeda dengan mobil-mobil lain yang berfitur sama namun putaran mesin seperti "ditahan" diangka 2.000 rpm.

52

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

Sound System untuk memberikan kualitas lantunan suara yang indah. Sedangkan demi menjaga keamanan semua penumpang didalamnya, fitur seperti Antilock Brake System (ABS), Electronic Stablity Control (ESC), Hill start Assist, front safety power windows untuk mencegah tangan terjepit kaca, sampai front active headrest jadi perangkat standar yang sudah ada di KIA Optima.Berbekal segala keunggulan itulah, dengan harga Rp 499 juta, KIA Optima bisa dengan percaya diri mengoyak dominasi kompetitornya. Layaknya bintang pop Korea yang kini mulai menggeser dominasi barat pada acara-acara stasiun TV lokal.

BY . PRAS // PHOTO . STANLY

Selain suguhan desain layaknya bintang Korea, fitur pun juga menjadi kunciannya dalam bersaing dengan para kompetitor. Dari sisi kenyamanan pengemudi, Optima sudah dibekali auto headlamp dan auto wiper with sensor. Ada juga DRL, audio steering switch, paddle shift, cruise control, electric seat with memory, rear camera yang muncul di spion tengah, hingga pilihan mode berkendara ECO, SPORT dan NORMAL.


Masih menggunakan mode ECO, opsi mengganti posisi gigi sesuai kebutuhan berbekal fitur paddle shift juga masih memberikan pengalaman berkendara yang menyenangkan. Sedan bongsor Korea itu masih bisa melesat dengan mudahnya melewati kecepatan 100 km/jam. Kalau mau pengendalian yang lebih agresif tinggal ganti ke posisi SPORT, maka otomatis sistem akan mengatur agar putaran mesin bergerak instan dan lebih responsif.

berdampak pada kenyamanan ketika mobil berjalan santai yang tidak selembut kompetitornya. Walau demikian bantingan suspensi kaki-kaki masih bisa ditolerir sebagai kendaraan para eksekutif.

Manuver-manuver sedikit ekstrim bisa diselesaikan dengan mudah dengan hanya meninggalkan sedikti gejala oversteer. Sayangnya ini

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

53


MAZDA CX-5 GRAND TOURING 2.5L

FUN FAMILY ADVENTURE


BY . STANLY

One day trip kali ini kami tak lagi menelusuri tempat wisata alam yang ada di kota Bandung, melainkan menyambung ke wisata kuliner yang cocok dijadikan pilihan bagi Anda dan keluarga ketika sedang berlibur di kota ini. Dua lokasi menjadi target kami, dua-duanya berada di dataran tinggi kota Bandung. Yang satu menawarkan konsep mewah dengan view pemandangan alam yang bisa dinikmati siang dan malam dan cocok bagi anda keluarga modern, satunya lagi sebuah pasar yang menjajakan beragam kuliner yang ada di kota Bandung dikemas cukup unik melalui konsep pasar terapung yang sedang happening kali ini.

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

55


U

ntuk mengimbangi perjalanan kami, sebuah SUV modern dari keluarga Mazda menjadi paket pilihan Autorevo. Tampilan modern yang mengkolaborasikan kesan agresif dan kemewahan menjadi salah satu daya tariknya, lebih dari itu performa, fitur sampai sisi efesiensi yang disokongan melalui teknologi SKYACTIV juga cukup menarik untuk sedikit di uji dalam family fun adventure kali ini. Akomodasi ruang yang dimiliki CX-5 memang mengambarkan SUV sejati dengan konsep 5 seater. Ruang lapang dan lega menjadi sajian utama ketika keluarga kecil Anda dengan dua orang anak masuk ke dalamnya. Sedangkan untuk pengendara, ruang pengemudi yang ergonomis menjadi santapan utama ditemani fitur entertainment yang bisa memanjakan perjalanan bersama keluarga. Pagi hari di kota Jakarta menjadi tempat memulainya perjalanan. Alih-alih ingin membuktikan sisi efisiensi-nya kami pun sengaja mengisi bensin dengan takeran yang cukup minim atau bisa dibilang sesuai dengan kapasitas mesinya 25 L. Seperti biasa, jalur Cikampek menjadi rute rutin menuju Bandung, jalan yang masih lenggang membuat kami memacu CX-5 lebih cepat, akselerasi dari mesin

berkapasitas 2.488 cc yang ditopang teknologi SKYACTIV serta transmisi 6 percepatan pengerak roda depan ini cukup responsif, hal ini berkat mesin baru yang membuat torsi serta tenaganya lebih besar dibandingkan CX-5 sebelumnya. Menurut data torsinya melonjak 50 Nm menjadi 250 Nm, putaranya sudah bisa dirasakan dari rpm bawah, sedangkan tenaganya juga naik 18 dk menjadi 187 dk. Body bongsor yang diusungnya seakan tak mempengaruhi performa untuk melesat cepat, bahkan saat melakukan beberapa manuver handlingnya pun cukup persisi dan stabil. Melintasi jalan berliku dengan dimensi yang minim di kawasan Dago Atas untuk sekadar sarapan sekaligus

56

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

menikmati segarnya udara pemandangan pegunungan yang disajikan resto mewah, Burgundy Wine & Dine, lagi-lagi CX-5 pun membuktikan ketangguhannya. Meliuk dan menanjak seakan tak menjadi rintangan yang berat bagi urban SUV yang kini mengemban tag line Grand Touring. Burgundy Wine & Dine resto mewah dengan dua nuansa sekaligus, indah di siang hari dan romantis di malam hari. Jujur saja memang lebih asik untuk menikmatinya di malam hari dengan keluarga atau pasangan Anda. Ambience romantis melalui pemandangan city light serta dinginnya suasana dari perbukitan disekitar dijamin bisa memberikan kesan tersendiri untuk pasangan atau untuk keluarga


kecil Anda, apalagi ditemani dengan wine yang memiliki kualitas terbaik. Sedangkan di pagi sampai siang hari, Anda bisa menikmati sarapan ringan dengan pilihan menu beragam serta secangkir Grilled Coffee nikmat berupa Cappucinno yang disajikan dengan kenikmatan rasa hazelnut serta busa yang dipanggang. Hmmm ... kenikmatan serta kehangatannya sedikit menghempas rasa lelah perjalanan kami, apalagi setelah menyantap kudapan ringan serta mushroom soup yang memberikan kehangatan tersendiri.

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

57


VIEW WITH COZY ATMOSPHERE Berada di areal yang cukup tinggi, Burgundy memang menjual view yang cukup indah with cozy atmosphere. Untuk Anda dan keluarga bisa memilih beberapa ruangan untuk dinikmati, di perkarangan depan, ruang dalam, teras belakang dan meja-meja yang ada di bas teras belakang. Sedangkan untuk kisaran harganya cukup relatif, dari kisaran sedang sampai yang lumayan merogoh kantung Anda. Jelang siang hari, kami lanjutkan perjalanan menuju Floating Market yang ada di kawasan Lembang. Untuk menuju kesana kami memilih meneruskan rute dari Dago atas yang tembus ke kawasan Maribaya lalu Lembang. Sedikit bermain di permukaan jalan berbatuan diareal kebun teh, kelembutan dari kaki-kaki CX-5 cukup nyaman sayangnya tak diikuti dengan bantingannya sehingga membuat goncangan disaat berbelok sedikit terasa kasar. Sampai di pasar apung yang beken dengan sebuatan Floating Market tak sabar kami ingin berbegas segera masuk. Dengan membayar Rp 10 ribu per orang dan Rp 5 ribu untuk

58

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

parkir Anda sudah bisa memasukinya. Meski menyandang pasar, tapi jangan anggap ini benar-benar sebuah pasar, melainkan sebah wisata kuliner unik dimana penjual menjajakan dagangan melalui perahu-perahu yang mengapung disekitar dermaga danau. Menariknya untuk membeli makanan di sini, anda juga wajib menukarkan uang dengan koin yang nominalnya mulai dari Rp 5-100 ribu rupiah barulah Anda bisa menikmati mulai dari jajanan khas Bandung sampai makanan berat sekalipun baik langusng di dermaga maupun dari kano dan perahu yang disediakan.


Bukan hanya makanan, kawasan wisata pasar unik ini yang dibangun di danau Situ Umar ini juga cocok dijadikan salah satu referensi untuk liburan keluarga Anda. Area yang luas dengan pemandangan jejeran bukit ini juga menyajikan beberapa wahana bermain untuk anak-anak. Mulai dari ATV sampai memberikan pangan ternak angsa dan ikan. Sore hari waktunya beranjak pulang, ketika menghidupkan si bongsor CX-5 Grand Touring kami cukup kaget melihat odometer dari konsumsi bahan bakarnya. Setelah melewati beragam rute dengan kondis berkemudi normal sampai agresif, kami mencatat angka konsumsi berkisar 16,61 km/l.

WHAT A FUN FAMILY ADVENTURE


WHICH ARE THE MOST APPROPRIATE HONDA MOBILIO PRESTIGE VS NISSAN GRAND LIVINA HWS

60

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014


BY: STANLY

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

61


Nissan Grand Livina bisa dibilang menjadi pelopor desain kompak dari sebuah MPV 7-penumpang, apalagi dengan tampilan anyarnya yang kian elegan dan mewah. Namun begitu tekanan berat saat ini justru datang dari kelas di bawahnya yaitu Honda Mobilio yang menawarkan desain kompak layaknya Livina. Survei yang dilakukan Honda untuk mengikuti kebutuhan masyarakat Indonesia akan sebuah MPV murah cukup membuahkan hasil dengan meledaknya tingkat pemesanan Mobilio yang baru seumur jagung ini. Tampilan mewah memang dimiliki Grand Livina HWS dengan memadukan tatanan kompak dan sporty melalui perangkat aerokit-nya. Dari hal ini saja Mobilio sudah cukup kalah telak, apalagi ia masih menggunakan tampang Brio, tapi untungnya Mobilio datang dengan desain modern pada bagian belakang yang membuatnya cukup sedap dipandang dan menjadikannya MPV murah yang memiliki tampilan modern dibanding seluruh rival di kelasnya. Sedangkan untuk Grand Livina sendiri

62

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014


RUBRIK

HONDA MOBILIO PRESTIGE VS NISSAN GRAND LIVINA HWS

harus mengakui bahwa Mobilio memiliki tampilan yang lebih berkarakter disektor belakang. Masuk ke interior, disini Mobilio lagi-lagi harus angkat topi dengan kemewah yang dimiliki Grand Livina. Mulai dari lapisan jok sampai perangkat car entertainmentnya, bahkan bicara soal kenyamanan Livina memang lebih nyaman. Ruang tengah Mobilio memang tak kalah lapang, tapi adanya blower AC di atas pada baris ke dua membuatnya tak selapang Livina apalagi ia memiliki model lantai yang rata. Sedangkan mengenai baris ke tiga entah kenapa kami lebih mengangap ruang Mobilio lebih lapang ketimbang Grand Livina, mungkin berkat kemampuan reclining joknya serta lapisan yang tak setebal dengan Livina hingga membuat ambiencenya lebih lapang walau harus diakui Livina lebih nyaman ketika duduk lebih lama dengan jok yang lebih tebal. Akses keluar masuk menuju baris ke tiga dari ke dua mobil ini cukup imbang dengan menggunakan fitur one touch tumble yang memudahkan penumpang untuk melipat jok dengan sekali tekan/ tarik. Ini menjadi point plus bagi Mobilio dan Grand Livina, sedangkan dari sisi fitur kenyamanan Mobilio Prestige hanya kalah dengan roof LCD monitor saja dan kami menilai ini cukup wajar karena secara strata pun Livina lebih tinggi tapi dari sisi lainnya seperti kenyamanan berkendara, tampilan, kelapangan leg room Mobilio Prestige masih dapat mengimbangi Livina.

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

63


RUBRIK

FUN TO DRIVE N PERFORMANCE 1.500 CC

Sama-sama mengunakan mesin bensin dengan kapasitas 1.500 keduanya patut untuk dibandingkan. Nissan Grand Livina memiliki kapasitas murni sebesar 1.498 cc dengan data tertulis tenaganya mampu menyentuh angka 109 dk dan torsi 146 Kg-m melalui transmisi CVT pengerak roda depan. Masalah performa dari Livina 1.5 HWS ini rasanya tak perlu banyak dipertanyakan. Tenaga yang cukup untuk menopang akomodasi perjalanan sebuah mobil keluarga 7-seater sudah menjadi jaminan dari Nissan, ditambah dengan beberapa sektor kenyamanan dalam hal pengendalian membuatnya fun to drive untuk dikendarai siapapun.


HONDA MOBILIO PRESTIGE VS NISSAN GRAND LIVINA HWS

Kelebihan yang dimiliki Grand Livina HWS, tak membuat Honda Mobilio Prestige berkecil hati. Kekurangan dalam hal interior yang masih berbasis dari Brio ditebus melalui sisi performa dan sajian handling yang mengimbangi bahkan menurut kami melebihi Livina. Mesin berkapasitas murni 1.496 cc memiliki tenaga maksimal melebihi Livina yaitu 118 dk dengan torsi yang sedikit kecil 145 Nm. Tarikan bawahnya yang cukup enteng seakan memberikan feedback yang cepat ke roda saat gas mulai ditekan, serta putaran atas yang lebih panjang menjadi jaminan bagi sebuah low MPV 7-seater yang mampu mengimbangi seukuran MPV menengah layaknya Grand Livina HWS. Fitur eco drive yang dimiliki Mobilio menjadi tolak ukur akan sebuah low MPV dengan fitur modern. Keberadaan eco drive sendiri cukup membantu pengendarnya untuk mendapatkan sisi efesiensi dari Mobilio. Satu lagi keunggulan Mobilio Prestige ketimbang Grand Livina HWS, yaitu masalah ground clearance. Mobilio memiliki tinggi ground clearance sebesar 189 mm, sedangkan Grand Livina hanya 175 mm. Sebagai sebuah mobil keluarga tentu hal ini cukup diperhitungkan, pasalnya dengan semakin tingginya ground clearance maka mobil tersebut juga makin fungsional untuk diajak menjelajah.

Handling yang diberikan Mobilio juga cukup smooth, saat mengajaknya bermanuver kontruksi kaki-kaki yang ditunjang dengan MacPherson Strut di bagian depan dan H-Shape Torsion Beam di sektor belakang layaknya mobil-mobil sedan Honda membuat Mobilio memiliki bantingan yang cukup halus, bahkan terasa mengendarai sebuah Brio dengan manuver yang lincah dan gesit. Visibilitas yang lapang juga menjadi kunci kenyamanan berkendaranya, meski lagi-lagi harus mengakui dari posisi tak menyajikan kenyamanan yang berlebih seperti Livina, namun bila mengingat statusnya sebagai sebuah low MPV, material fabric yang melapisi joknya sudah cukup pas bukan?


66

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014


RUBRIK

HONDA MOBILIO PRESTIGE VS NISSAN GRAND LIVINA HWS

Nissan Grand Livina HWS memang cukup tangguh untuk dilewati, apalagi bila head to head dengan low MPV. Baik dari kenyamanan, tampilan serta performa yang dimilikinya tetap mengeluarkan aura yang lebih. Namun begitu, sebagai pendatang baru di kelas low MPV, Honda Mobilio Prestige patut mendapatkan acungan jempol. Dari sisi rivalnya saja ia seakan sudah tak layak disandingkan dengan mobil-mobil MPV sekelasnya, pantas saja bila kami menyandinginya dengan Grand Livina HWS yang berada satu level diatasnya. Seperti point pembahasan di atas, bila mengambil dari barometer kebutuhan sebuah keluarga menengah modern yang tinggal di Ibu Kota layaknya Jakarta. Memang cukup berat untuk memutuskan mana yang lebih layak. Keduanya tetap memiliki keunggulan dan kelemahan, tapi pada akhirnya kami harus memutuskan mana yang lebih layak atau setidaknya cukup mewakili profil penggunanya yang menyasar pada segment keluarga menengah modern.

POINT OF VIEW

Honda Mobilio kami anggap lebih pantas untuk menjawab kebutuhan ini. Dari sisi tampilan yang cukup modern sebagai pendatang baru meski disisi interior tak terlalu mewah, performa yang tak kalah imbang dengan kelas di atasnya, kelebihan ground clearance yang lebih menjamin para pengguna dan keluarga saat melintasi medan tak rata serta kenyamanan yang juga cukup berbeda tipis. Lebih lagi saat menilik ke masalah harga, dengan rentang yang cukup jauh bila dibandingkan dengan Grand Livina HWS namun memiliki kelebihan yang tak kalah tanding membuat Honda Mobilio Prestige lebih pantas untuk diunggulkan. AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

67


TEST DRIVE

UJI PERFORMA ECOSPORT DI TANAH MINANG

S

etelah mengujinya di HuaHin, Thailand. Giliran Autorevo diajak kembali Ford Motor Indonesia (FMI) untuk merasakan urban SUV All New EcoSport di Tanah Minang, dengan menu rute yang jauh lebih menantang.

Trek awal langsung menghajar Kelok 44 yang akrab disebut dengan "Kelok Ampek Puluh Ampek". Sesuai namanya, kurang lebih ada 44 tikungan tajam yang cukup curam dengan ruas jalan yang minim dan sudut kemiringan yang dapat menantang adrenalin siapapun, termasuk redaksi bersama dua rekan lainnya yang mencoba untuk menaklukan Kelok 44 bersama EcoSport Titanium. Dari instruksi awal mengatakan dengan kecepatan konstan dan mengatur ritme gas, untuk menanjak di Kelok 44 cukup menggunakan tuas transmisi PowerShit di "D" saja.

68

AUTOREVO ISSUE 9 | 2014

Mulai awal menekan gas kami sudah bisa merasakan entengnya torsi dan tenaga yang dikeluarkan, bahkan ketika memulai pendakian pun EcoSport masih mampu melewatinya tanpa rintangan. Memasuki tikungan dengan angka puluhan yang sudutnya makin patah disertai tanjakan yang curam, tenaganya seakan mulai kendor, ternyata hal ini terjadi karena rekan yang mengendarainya menekan langsung pedal gas dengan spontan saat berbelok. Tapi setelah mencobanya untuk mengurut pedal gas, ternyata putaran tenaga dari mesin 1.500 cc-nya jauh lebih cepat

naik hingga ritmenya kembali terjaga. Dengan mempertahankan putaran mesin di 3.0003.500 rpm EcoSport sudah tuntas menaklukan Kelok 44 dengan kondisi penumpang plus barang bawaan. Fitur Hill Assist juga cukup membantu saat kami terpaksa berhenti untuk bergantian menggunakan ruas jalan yang minim ketika menikung, dengan mencegah mundur selama kurang lebih 3 detik sehingga cukup memberikan jeda untuk kaki kembali menekan gas. Pemandangan hamparan danau Maninjau serta perbukit disekelilingnya menjadi buah


ECO SPORT - PADANG

BY: STANLY

pemandangan kami memenangkan pertarungan di Kelok 44, ditambah udara sejuk sunroof pun dimanfaatkan untuk menikmatinya. Puas melihat-lihat kota Bukittinggi dihari berikutnya, saat menejelajah kembali ke Ngarai Sianok. Sedikit sama dengan hari pertama, hanya saja jumlahnya tak sebanyak Kelok 44. Rombongan diarahkan menuju jalan sempit memasuki areal lembah yang dikelilingi rindangnya pepohonan di tiap sisi jalan. Kondisi jalan yang minim dengan padatnya lalu lalang kendaraan desa serta motor membuat rombongan berlahan naik. Akibat ini pula ketika melibas tanjakan tajam yang panjang serta berliku salah satu rombongan sedikit mengalami masalah akibat transmisi yang panas dan membuat satu unit EcoSport sedikit tertahan selama beberapa waktu.


TEST DRIVE

Mengapa bisa terjadi transmisi panas saat mendaki dengan EcoSport. Dari hasil perbincangan redaksi dengan Field Service Engineer FMI, Ifran yang saat itu menemani romobongan media test drive EcoSport di Padang, gejala memanasnya transmisi disebebakan oleh pengendara menahan kendaraan untuk tidak bergerak mundur dengan menekan gas alias 'memanteng' gas saat ada di rpm tinggi rem. "Saat pengemudi menekan gas untuk menahan agar mobil tidak mundur di rpm tinggi itu kan sama halnya seperti menggunakan setengah kopling pada mobil manual. Akibat hal ini perpindahan gigi atau kopling yang satu dengan yang lain tidak sinkron," ungkapnya. EcoSport mengusung transmisi PowerShift kopling ganda, 6-percepatan. Kinerjanya masih sama dengan menggunakan komponen dua kopling kering manual namun yang membedakan ada sistem atau perangkat yang mengatur perpindahanya secara otomatis. Lebih lanjut, Ifran mengatakan untuk mengatasi hal ini pengendara baiknya mengunakan mode "S" dan mengerakan transmisi secara manual. Alhasil setelah mendiamkannya beberapa saat, rombongan pun sukses meneruskan rintangan dan menuju lokasi sampai ditutup dengan makan siang di bawah sejuknya Ngarai Sianok.

ECO SPORT - PADANG




Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.