MEMORANDUM EDISI 11 APRIL 2023

Page 1

PERSEBAYAAREMA

FC vs

Jangan Ulangi Kesalahan

Surabaya, Memorandum

Ramadha Imsa Subu Magrib

PUASA TOKOH

Tingkatkan Nilai Religius

ARIF Fathoni, Ketua

DPD Partai Golkar Kota Surabaya sekaligus anggota DPRD Surabaya memaknai bulan Ramadan sebagai momentum masyarakat meningkatkan nilai religiusitas dan gotong-royong.

“Datangnya bulan suci Ramadan tentu sarana untuk meningkatkan nilai-nilai keimananan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT.

Menjadikan momentum untuk meningkatkan nilai-nilai kegotongroyongan baik yang diajarkan oleh agama dengan berbagi dengan sesama maupun menunjukkan karakter bangsa Indonesia yakni

Rachel Vennya

Tuai Cibiran

Influencer Rachel Vennya kembali mencuri perhatian dan mendapat kritikan dari netizen

Diketahui, artis 27 tahun itu tengah menikmati momen liburan bersama dua anaknya, Xabiru dan Chava di pulau dewata, Bali. Selain itu, ada pula sang mantan suami, Niko Al Hakim. Dalam momen liburan ini, Rachel kembali menuai cibiran netizen lantaran posting-an terbarunya di Instagram-nya.

Dalam unggahan itu, Rachel hanya memberikan emoji hati di keterangannya. Terlihat kekasih Salim Nauderer itu tengah duduk di atas sebuah batu di pinggir pantai. Rachel juga nampak menawan dengan baju model kemben berwarna krem dengan luaran berwarna senada.

Namun, di beberapa foto Rachel

- Meng, miras perusak generasi bangsa.

- Kalau Mira pemanis generasi bangsa ya?

Si Mameng (Mas Boy)

Persebaya akan menjalani laga tunda pekan ke-28 ketika bertemu Arema FC, Selasa (11/4) malam. Laga akan digelar di Stadion PTIK, Kebayoran, Jakarta Selatan dan tanpa dihadiri penonton. Tanpa kehadiran pemain ke-12 bakal terasa hambar meski laga ini bisa dibilang big match derby Jatim

Tragedi Kanjuruhan 1 Oktober 2022 silam yang menewaskan 135 orang menjadi penyebab laga dua tim terbaik di Jatim itu harus dilakukan di tempat netral dan tanpa penonton.

“Pertandingan memang lebih seru jika ada penonton. Namun keputusan dari PT

 Bersambung ke halaman 2

MIRAS PERUSAK GENERASI BANGSA

HUKUM BERAT PRODUSEN

KORBAN TEWAS MIRAS OPLOSAN DI SURABAYA

 September 2013 (Pakis Wetan, 9 orang tewas)

 Januari 2014 (Menanggal, 3 orang tewas)

 September 2015 (Jalan Wonokusumo, Semampir, 4 orang tewas)

 Juli 2016 (Jalan Tanjungsari, 2 orang tewas)

 Desember 2016 (Makam Jarak, Putat Jaya, 3 orang tewas)

 Mei 2017 (Jalan Wonosari, 2 orang tewas)

 April 2018 (RSUD dr Soetomo, RSUD dr M Soewandhi, rumah korban, 15 orang tewas)

 Juli 2019 (Jalan Kalilom, 2 orang tewas)

 Juli 2020 (Jalan Dupak Bangunsari, 2 orang tewas)

 Juli 2022 (Jalan Bronggalan Sawah, Tambaksari, 5 orang tewas)

 Juli 2022 (Banjar Melati, Kecamatan Lakarsantri, 4 orang tewas)

Persempit Peredaran

DAMPAK buruk peredaran miras oplosan di Surabaya menjadi bayang-bayang bagi pemerintah. Meski penegak hukum telah gencar melakukan operasi, beberapa penjual yang nakal masih mendistribusikan minuman berbahaya ini bahkan ke remaja di bawah umur.

Anggota Respatti mengamankan barang bukti botol miras di kawasan Urip Sumoharjo

Surabaya, Memorandum

j b eda

Polisi gencar merazia penjual minuman keras (miras). Tak hanya di tingkat polsek, jajaran polres dan polda pun kompak bersih-bersih miras selama Ramadan ini termasuk melakukan pemetaan wilayah.

Namun, lagi-lagi penjual atau produsen miras hanya dijerat dengan pasal tindak pidana ringan (tipiring). Padahal jelas miras ini perusak generasi bangsa dan harus ada hukuman berat dan dipidana bagi produsennya. Bahkan, akibat miras yang berlebihan tak jarang merenggut nyawa. Aturan tersebut tampaknya tak membuat para pengedar ataupun produsen miras oplosan jera. Agar mereka

Bukan Hanya Tipiring

SANKSI tipiring bagi pengedar miras disorot pakar hukum dan kriminologi Universitas Bhayangkara (Ubhara) Prof Dr M Sholehuddin SH MH. Terlebih sampai merenggut korban jiwa.

“Maka bisa dihukum penjara maksimal. Bukan hanya tipiring,“ ujar Sholehuddin. Memang, sanksi terhadap pengedar miras bermacam-macam. Bahkan sanksi yang diberikan tidak melulu pidana, melainkan juga bisa dikenai sanksi administrasi.

“Tidak setiap tindak pidana itu harus

DRIVER OJOL EDARKAN SABU

M Sholehuddin

BB Diranjau di Depan Sekolah

Surabaya, Memorandum

Ingin mencari penghasilan tambahan, DL online (ojol) asal Kenjeran, mengedarkan sabu. Akibat perbuatannya, DL mendekam di penjara.

, Me M mo n me m ncar (440), driver e ojek r meengedarkan sab penj

Ini setelah terduga pelaku digerebek di rumahnya oleh anggota Satreskoba Polrestabes Surabaya. Terbukti, ketika digeledah ditemukan

Ini setelah terd mahn h ya angg

5 poket sabu seberat 11,32 gram, tiga pipet kaca berisi sisa sabu seberat 6,8 gram, timbangan elektrik yang diakui milik terduga pelaku.  “Pipet kaca di dalamnya yang diduga digunakan

5 sabu sebera berisi sisa sabu sebera yang n diakui milik terdu dalam

Anak-Anak dan Menantu Sarankan Ayah Ceraikan Ibu (5) Pingsan

Terduga pelaku DL diapit petugas Satreskoba Polrestabes Surabaya sambil menunjukkan BB.

saat Terima Panggilan Sidang dari PA Surabaya

Setelah berembuk bersama, anak-anak dan menantu Bima-Risma memutuskan untuk mendorong ayah mereka menggugat cerai ibunya. Ini, paling tidak, untuk memberi pelajaran terhadap perempuan itu.

Akhirnya surat panggilan dari pengadilan agama (PA) sampai di tangan Risma. Waktu itu dia masih di rumah Johan di Jogja. “Joooohaaaan…,” teriak Risma begitu membaca surat berlogo PA Surabaya yang diterima dari tukang pos. Johan yang sedang berada di ruang

tengah bergegas menuju asal suara.

“Ayahmu… ayahmu… Jo…,” kata Risma tergagap-gagap. “Kenapa Ayah?” tanya Johan sambil menatap mata ibunya. Dia melihat seperti ada gumpalan awan di kelopaknya. Air itu siap

 Bersambung ke halaman 2

Har Selasa 11/4
20 04:06 04:16 17:33 Rabu 12/4 21 04:06 04:16 17:32
SELASA PAHING, 11 APRIL 2023 PENERBIT: PT. Memorandum Sejahtera  SIUPP: No. 098/SK/Menpen SIUPP/A6/1986  PELAYANAN IKLAN-PEMASARAN: 031-8275390  REDAKSI: 031-8275390  FAX: 031-8291078  LAYANAN PENGADUAN KORAN & IKLAN:
081-2325-2205

MEMORANDUMTV SAKSIKAN TAYANGAN POLISI KITA, DUNIA KRIMINAL, DAN KOTA KITA DI
Arif Fathoni
Bersambung ke halaman 2
memorandum.co.id memorandum MemorandumTV & Memorandum Online memorandum memorandumonline & memorandumredaksi memorandumredaksi@gmail.com HARGA Rp 5.000,-



ke halaman 2
Bersambung ke halaman 2
Bersambung ke halaman 2
Bersambung ke hal 2
Bersambung ke halaman 2
Bersambung
Evan Dimas Ze Valente

Warga Khusyuk Tarawih, Asyik Nyabu 5 Pria Diringkus

Bangkalan, Memorandum

Asyik pesta sabu di sebuah rumah milik pengedar sabu di Desa Bandung, Kecamatan Konang, lima warga digerebek anggota Satreskoba Polres Bangkalan. Pesta sabu itu dilakukan saat umat muslim setempat sedang khusuk menjalankan salat tarawih.

Kapolres Bangkalan AKBPWiwit AriWibisono mengatakan, upaya penangkapan itu dilakukan anggotanya dengan menyamar

sebagai warga yang melakukan salat tarawih di masjid dekat TKP.

Kelima orang itu berinisial S (40) dan inisial MFR (23) warga Desa Bandung, Kecamatan Konang, inisial D (43) warga Desa Noreh Kecamatan Sreseh, Sampang, insial A (43) dan inisial M (42) warga Kecamatan Blega, Bangkalan.

Usai salat tarawih, petugas mendatangi rumah S yang disana sudah ada MFR, A dan M yang sedang keasyikan nyabu bersama-sama.

“Di sana juga ada D yang baru saja membeli sabu seharga Rp 150 ribu ke S dan menggunakannya di rumah itu,” ujarnya, Senin (10/4).

Usai menangkap lima

pelaku, polisi berhasil menemukan barang bukti sebanyak 25,80 gram sabu milik S yang sudah dikemas dalam berbagai ukuran dan siap diedarkan. Petugas juga menemukan sabu bekas pakai di rumah tersebut.

“Untuk BB sabu petugas mengamankan 25,80 gram dan

dikemas di klip-klip kecil siap edar,” tambahnya.

Wiwit mengatakan, dari pengakuan S ia mendapatkan barang haram tersebut dari rekannya di Kecamatan Tanah Merah. S membeli sebanyak 30 gram ke rekannya tersebut dan menjualnya kembali.

“Kami masih kejar pelaku lain

yang disebut sebagai ‘Bos’ oleh tersangka S ini. Untuk kelima tersangka sudah kami amankan,” imbuhnya. Dalam penangkapan ini, lima pelaku yang diamankan memiliki status yang berbeda. Empat pelaku merupakan pemakai, dan satu pelaku sebagai pengedar. (*/bjt/mik)

Sumenep, Memorandum  Anggota Komisi II Dewan

Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumenep H Zainal

Arifin, memastikan dirinya akan mengejar mafia pupuk bersubsidi secara tuntas hingga ke akar-akarnya.  Haji Zainal menegaskan, perjuangannya untuk memberikan keadilan bagi para petani di Sumenep, tidak akan berhenti hanya pada hasil

keputusan dan vonis dari pihak kepolisian.  “Kami akan berupaya secara maksimal untuk mengusut seluruh jaringan yang terlibat dalam kasus penyelundupan pupuk bersubsidi. Karena saya yakin kerjanya tidak sendirian tapi bisa saja melibatkan oknum distributor lain,” ujar Zainal. Oleh karena itu, Komisi II DPRD Sumenep akan men-

gawal kasus tersebut hingga ke ranah Kejaksaan Negeri

(Kejari) dan Pengadilan Negeri sekalipun. Karena yang menentukan hukuman bagi tersangka nantinya adalah hakim.  Tidak hanya itu, Politikus PDI Perjuangan itu  juga menyatakan bahwa dirinya akan turut hadir dan mengikuti persidangan kasus penyelundupan pupuk bersubsidi yang menjerat salah seorang perangkat Desa

Aeng Baja Kenek Kecamatan Bluto Sumenep. “Kalau hanya cukup sampai tersangka itu, maka akan muncul mafia pupuk bersubsidi yang lain. Distribusi pupuk sudah menjadi rahasia umum jika sudah masuk masa tanam sangat langka, padahal stoknya mencukupi. Itu membuktikan bahwa mafia pupuk tidak hanya satu orang,” tandas Haji Zainal. (aan/mik)

Pamekasan, Memorandum Polsek Palengaan, Pamekasan, sedang mengusut kasus pelecehan seksual yang menimpa PH, mahasiswi asal Kecamatan Palengaan.

Kapolsek Palengaan AKP Junaidi mengatakan, pihaknya saat sedang mencari keberadaan pelaku begal kemaluan perempuan tersebut.

“Kami sedang mencari palaku pelecehan,” kata AKP Junaidi, Senin (10/4).

Menurutnya, Polsek Palen-

gaan telah menerjunkan personel untuk memburu palaku begal kemaluan perempuan tersebut.

“Semoga palaku segera kita tangkap,” tuturnya. Diberitakan sebelumnya, PH menceritakan kronologi pelecehan seksual kepada polisi saat melaporkan kasus pelecehan yang menimpa dirinya.

Berdasarkan pengakuan PH kepada Polisi, pelecehan seksual terjadi sekitar pukul 18:00 WIB,

Rabu, 5 April 2023. Saat itu PH mengendarai motor dari arah timur.

Dari arah yang sama, ada motor yang memepet PH dari sebelah kanan sekaligus memeras kemaluan PH menggunakan tangan kirinya. Seusai meremas alat vital korban, orang tersebut langsung melarikan diri dengan kecepatan tinggi. Atas kejadian tersebut, PH melaporkan kasus itu ke Polsek Palengaan, Minggu (9/4). (*/kmd/mik)

Sumenep, Memorandum  Kasus demam berdarah (DBD) di Kabupaten Sumenep pada masa penghujan ini, mulai bermunculan hampir di berbagai wilayah. DBD yang masuk dalam kategori endemis sporadis ini, sesuai data rumah sakit pasien demam berdarah yang dirawat di Rumah Sakit Sumenep dari berbagai daerah.  Memang tidak disebutkan berapa jumlah yang saat sekarang dirawat tidak banyak hanya ada beberapa pasien artinya hampir setiap daer-

ah terdapat pasien demam berdarah.

“Mau dikatakan tidak ada kasus ternyata ada, namun tidak merata karena jumlahnya sekitar dua hingga empat kasus,” kata Humas Rumah Sakit Umum Daerah RSUD

Moh Anwar Sumenep Arman Andika Putera, Senin (10/4).

Penanganan secara maksimal tehadap semua pasien tersebut, termasuk berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait hususnya dilokasi yang pasiennya dinyatakan positif demam berdarah.

Sambungnya, rumah sakit sampai sekarang  terus berkoordinasi pihak-pihak terkait untuk menangani semua kasus yang masuk. Dan sampai saat sekarang masih dapat ditangani dengan baik.  Sebelumnya empat pasien satu keluarga  asal Kecamatan Bluto, positif terjangkit kasus demam berdarah dan dirawat di RUD Moh Anwar Sumenep. Atas kasus tersebut puskesmas sudah menindaklanjuti dengan melakukan foging kesejumlah lokasi. (uri/mik)

085333446262, 08113406262.
HALAMAN 3 SELASA PAHING, 11 APRIL 2023 memorandum.co.id memorandumredaksi@gmail.com memorandum MemorandumTV & Memorandum Online memorandum memorandumonline & memorandumredaksi
BIRO MADURA RAYA MELIPUTI: Bangkalan, Sampang, Pamekasan, dan Sumenep. KABIRO: Herry Sunaryo. WAKABIRO: Sujak Lukman REPORTER: Syamsul Arief, Syamsuri, Ainul Anwar.
HP:
MADURA
Penyidik memeriksa terduga pelaku penyalahgunaan narkoba.
Anggota Komisi II DPRD Sumenep sedang rapat di ruangan komisi. Komisi II Siap Kawal Proses Hukum Mafia Pupuk
Buru
Vital
Petugas
korban pelecehan. DBD di Sumenep Kategori Endemis Sporadis Rumah Sakit Umum Daerah RSUD Moh Anwar Sumenep. FOTO: MEMORANDUM/IST FOTO: MEMORANDUM/IST FOTO: MEMORANDUM/URI FOTO: MEMORANDUM/AAN
Polisi
Peremas Alat
Mahasiswi
memeriksa

TULUNGAGUNG-TRENGGALEK

SELASA PAHING, 11 APRIL 2023

Satpol PP Segel Cafe Sumo Rejoagung

Yulius menyampaikan, selain Cafe Sumo, saat ini ada 7 cafe karaoke lain di wilayah Kabupaten Tulungagung yang sudah mendapatkan surat peringatan pertama. Dan nantinya juga bakal disegel jika melanggar surat peringatan yang telah diterbitkan itu.

Penyegelan dilakukan karena cafe karaoke tersebut melanggar Surat Edaran (SE) Bupati Tulungagung Nomor

400.8/0660/20.01.02/2023 tentang

Pelaksanaan Kegiatan di Bulan Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1444 H.

Sekretaris Satpol PP Kabupaten

Tulungagung Yulius Rahma Isworo mengatakan, mulai hari ini Cafe Sumo dilarang beroperasi sampai hasil evaluasi nanti digelar. "Kita segel mulai hari ini, disaksikan oleh pemilik dan perwakilan dari polisi dan dinas

perijinan," ujarnya. Yulius menjelaskan, penyegelan dilakukan karena pemilik cafe tidak mengindahkan surat peringatan pertama yang diterbitkan beberapa hari lalu. Di dalam surat peringatan pertama itu, pemilik cafe diwajibkan mematuhi SE bupati agar tidak membuka usaha karaokenya selama Ramadan.

Namun rupanya pemilik memilih mengabaikan hal itu, dan tetap membuka lagi usahanya. "Sudah kita SP pertama, tapi tak diindahkan. Bahkan malah sebaliknya, mereka beroperasi lagi," ungkapnya.

"Kami tidak tebang pilih, ada 7 cafe karaoke yang sudah kami SP-1. Kalau membandel, ya sama akan kita segel juga," tegasnya.

Yulius manambahkan, pihaknya menyegel karena cafe melanggar SE Bupati. Sedangkan adanya dugaan peredaran miras di cafe tersebut, pihaknya menyerahkan urusan itu kepada kepolisian. (fir/mad/day)

Polres Tulungagung Gencar Lakukan Razia di Bulan Ramadan

Tulungagung, Memorandum

Memastikan terciptanya kondisi

masyarakat yang aman dan nyaman, Polres Tulungagung bersama TNI dan Satpol PP terus menggelar razia selama bulan Ramadan 1444 H. Sasaran razia adalah penyalahgunaan senjata tajam (sajam) dan peredaran miras.

Kasi Humas Polres Tulungagung, Iptu Anshori mengatakan, razia digelar untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di bulan Ramdhan.

“Mengingat saat malam akhir pekan terjadi peningkatan aktivitas masyarakat, sehingga perlu upaya antisipasi, untuk mencegah gangguan keamanan,” ujarnya, kemarin.

Dalam razia yang digelar bersama tiga pilar ini, petugas melakukan pemantauan mendalam di sejumlah titik.

Selain peredaran miras dan penyalahgunaan sajam, razia juga menyasar peredaran narkoba, kemudian penggunaan identitas atribut pencak silat yang semakin mengkhawatirkan serta bisa memicu terjadinya keributan. “Kami melakukan pemeriksaan badan dan bagasi kendaraan para warga masyarakat yang melintas di jalan maupun berkumpul di pinggir jalan, serta pada toko tempat karaoke yang masih buka,” jelasnya.

Iptu Anshori mengakui, tidak hanya di pinggiran saja, razia serupa juga dilakukan di pusat kota. Bahkan di Jalan Ahmad Yani depan Mapolres Tulungagung.

Hal ini dilakukan untuk memaksimalkan peran razia. Sehingga potensi perpecahan dan keributan bisa diminimalkan. “Kegiatan ini rutin kita laksanakan secara kontinyu, demi terciptanya Kabupaten Tulungagung yang aman selama bulan Ramadhan hingga Hari Raya Idulfitri," pungkasnya. (fir/mad/day)

Jasa Tukar Uang Marak di Magetan

Polisi Minta Masyarakat Waspadai Upal

Magetan, Memorandum

Kapolres Magetan AKBP Muhammad Ridwan mengaku tidak ingin kebobolan terkait peredaran uang palsu (Upal) bersamaan

Muhammad Ridwan membeber telah menerjunkan personil dari berbagai santuan untuk memantau peredaran uang tersebut. "Telah kami kirimkan berbagai satuan untuk memantau kondisi tersebut," kata Kapolres Magetan, Senin (10/4).

Dijelaskan Kapolres Magetan, untuk memastikan tidak adanya Upal dalam bungkusan uang baru tersebut, Muhammad Ridwan mengaku akan koordinasi dengan Perbankan yang memiliki kewenangan peredaran uang serta Pemkab Magetan ketika ada agenda pengawasan lapangan.

"Untuk mengetahui kondisi uang - uang pecahan tersebut, tentunya akan kami libatkan Perbankan serta Pemkab Magetan pada pengawasan langsung," tegas Muhammad Ridwan. Pengawasan peredaran uang di Magetan tidak hanya personil Polres Magetan namun akan melibatkan seluruh Polsek jajaran dibawah komando Polres Magetan.

"Termasuk diwilayah - wilayah Polsek jajaran,juga akan dilakukan patroli," beber Kapolres Magetan. Kapolres Magetan meminta masyarakat untuk ekstra waspada ketika menukar uang pecahan selain di kantor bank konvensional atau milik pemerintah. "Jika menemukan Upal ketika menukar uang pecahan segera laporkan ke kami pasti akan ditindak tegas," pungkas Muhammad Ridwan. Salah satu pengelola jasa penukar uang pecahan di Magetan, Abad Rakheri ( 35) menyebut jika mendapatkan pasokan uang dari bos yang menukar uang di Bank Indonesia. "Ini sumbernya dari bos lagi, kita tukar di bank. Ini asli semua dari BI (Bank Indonesia. red)," ungkapnya, Senin (10/4). Abad mengaku melayani jasa tukar uang sebesar Rp 5 juta - Rp 9 juta perhari. "Tukar di Bank dikumpulin, ini asli semua. Perhari lima juta rupiah sampai sembilan juta rupiah. Paling diminati pecahan Rp 5.000 dan Rp 10.000," pungkasnya. (rik/day)

Gerobak Komplet Peralatan Masak

Pemkab Bantu PKL

Parkir Timur Alun-Alun

Magetan, Memorandum

Pemerintah Kabupaten (Pemkab)

Magetan melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag)

Kabupaten Magetan membagikan 42 gerobak kepada Pedagang Kaki Lima (PKL) di parkir timur Alun-alun Magetan, Senin (10/4).

Selain gerobak, Pemkab Magetan juga menyertakan sejumlah peralatan memasak dalam distribusi bantuan tersebut. "Semestinya ada 63 unit bantuan untuk pedagang di alunalun Magetan ini, kekurangannya akan kita penuhi pada bantuan periode yang akan datang, mudahmudahan di Anggaran Perubahan (PAK.red) nanti kekurangannya akan terpenuhi, " kata Suprawoto, Bupati Kabupaten Magetan, Senin (10/4).

Dalam kesempatan tersebut, Kang Woto sapaan Bupati Suprawoto, juga menyelipkan pesan kepada para PKL di parkir timur alun - alun agar menghindari penggunaan bahan Pengenyal, Pengawet, Perasa, Pemanis dan Pewarna (5P) yang berbahaya jika dikosumsi manusia. " Supaya temen-temen yang dagangan di alun-alun magetan ini semakin rapi, semakin bersih, itu memang harapan kita, karena setiap hari dibawa pulang makanya dikasih roda, " ujarnya.

Sementara, Kepala Disperindag Kabupaten Magetan Sucipto menjelaskan, 42 unit gerobak ini didesain sesuai dengan kebutuhan setiap individu pedagang dengan nilai Rp 6 juta rupiah perunitnya. " Gerobak ini didesain sesuai dengan kebutuhan dagangannya, kami ingin meningkatkan kualitas dari pedagang kaki lima yang ada di timur alun-alun magetan, dan ini dari APBD murni, harganya sekitar enam jutaan, " jelas Sucipto. Mendapatkan bantuan gerobak jualan dari Pemkab Magetan, para PKL tidak berhenti berucap syukur kepada Allah SWT. Mereka juga mengucapkan terima kasih kepada Bupati Magetan Suprawoto serta Disperindag. " Semoga dengan

bantuan ini usaha dagang kami lebih maju, lebih baik dan lebih laris dari sebelumnya, sehingga rezeki yang kami dapatkan bisa berlimpah dan barokah serta mudah-mudahan dampak dari Covid-19 ini segera bisa kami atasi, "beber Supandi (51), Ketua Paguyuban PKL alun-alun

Magetan. Sebagai informasi, parkir timur alun - alun Magetan mulai petang telah dipenuhi PKL yang menyajikan berbagai jajanan rakyat. Bertepatan dengan bulan suci Ramadan para PKL beralih berjualan tajil dan makanan buka puasa. (adv/rik/day)

HALAMAN 6 memorandum.co.id memorandumredaksi@gmail.com memorandum MemorandumTV & Memorandum Online memorandum memorandumonline & memorandumredaksi
MAGETAN
Kabiro: Noorbiyanto (Norik). Wartawan: Septian Bayu. Pemasaran atau iklan: Khoirul Anwar. Alamat: Jl, Thamrin,Nomor 17, Magetan. No.Hp: 081-335-326-942.
iklan: M Anwar. Alamat: Perum BMW Arjuna A2 Sumbergempol-Tulungagung. No.Hp: 085 232 260 560
Kabiro: Ahmad Rifai. Wartawan: Firman. Imansyah, Sholikin. Pemasaran atau dengan membanjirnya tukar pecahan uang di wilayah Magetan. Tulungagung, Memorandum Satpol PP Kabupaten Tulungagung bersama anggota TNI dan polisi serta Badan Perizinan menyegel Cafe Sumo di Desa Rejoagung, Kecamatan Kedungwaru, Senin (10/4). Petugas memeriksa pengendara sepeda motor. Yulius Rahma Isworo. Salah satu jasa penukaran uang pecahan di Magetan. AKBP Muhammad Ridwan Kapolres Magetan. Bupati Magetan Suprawoto bersama Wabup Nanik Sumantri serta Kadisperindag Magetan Sucipto melihat gerobak untuk PKL. PKL mendorong gerobak bantuan dari Pemkab Magetan.

Simpan Sabu, LC Ngadiluwih Diringkus Polisi

Kediri, Memorandum Ladies companion (LC) atau pemandu lagu rumah karaoke berinisial SI, diamankan Satreskoba Polres Kediri. Wanita berumur 38 tahun itu diringkus gegara menyimpan narkoba jenis sabu di rumah kontrakannya di Desa Kolak, Kecamatan Ngadiluwih.

Kasatreskoba Polres Kediri AKP Roni Robi Harsono menjelaskan, penangkapan pemandu lagu itu berawal dari informasi masyarakat. Dengan menindaklanjuti melalui serangkaian penyelidikan di lapangan. “Terduga pelaku SI ini kami amankan di rumah kontrakannya,” katanya, Senin (10/4). Dalam penggeledahan, polisi mendapatkan seperangkat alat isap dan sabu seberat 5,08 gram. Diduga, SI tidak

hanya pemakai namun juga pengedar karena ditemukan timbangan digital di rumahnya. Karena itu, ia tidak berkutik ketika diamankan polisi. Saat ini, AKP Robi Harsono menggali lebih dalam pengakuan SI. “Kami masih mendalami kasus tersebut untuk mengungkap keterlibatan pelaku lain atau jaringan yang memasok narkoba itu,” imbuhnya. (mon/epe)

Patroli Proliman Ngabuburit Sasar Pedagang Takjil

Kediri, Memorandum Polsek Pesantren

menggelar patroli proliman ngabuburit kemarin.

Patroli dilakukan di Jalan

Brigjenpol Imam Bahkri dan jalan protokol. Hal ini untuk mengantisipasi kepadatan arus lalu lintas akibat adanya pedagang takjil di pinggir jalan protokol sekaligus untuk megantisipasi dan pencegahan 3C (curat, curas, dan curanmor) menjelang waktu buka puasa.

“Selama pelaksanaan kegiatan patroli proliman ngabuburit, cuaca cerah dan dalam situasi terkendali aman,” ujar Kapolsek Pesantren Kompol Sugianto. Selanjutnya, Polsek Pesantren melaksanakan

Patroli Proliman Bang Tosa di Jalan HOS Cokroaminoto, Pasar Pahing, Pasar Pesantren,

Polisi Door to Door Sosialisasikan Larangan Knalpot Brong

dan Pasar Tradisional Centong di Kelurahan Bawang. Untuk Proliman Bang Tosa, khusus mengantisipasi kepadatan lalu lintas di

depan pasar dan pertokoan. Apalagi, keramaian warga berbelanja kian meningkat dengan munculnya pdagang dadakan. (mon/epe)

Kediri, Memorandum Berbagai upaya dilakukan Polres Kediri Kota dalam rangka menjaga harkamtibmas selama ramadan dan menjelang Hari Raya Idulfitri 1444 Hijriah. Khususnya terkait pemakaian knalpot brong. Hal itu dilakukan sebagai upaya untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. Kasatlantas Polres Kediri Kota AKP Prasetya Yana mengatakan, larangan penggunaan knalpot brong kendaraan bermotor berlaku menyeluruh. “Larangan itu juga sudah diatur pada undangundang lalu lintas,” jelasnya, Senin (10/4). Penggunaan knalpot brong dilarang, menurutnya, bagi yang tidak memenuhi persyaratan teknis dan laik jalan melanggar Pasal 285 Ayat 1 UULLAJ. Bagi pemilik dapat dipidana dengan kurungan paling lama 1 bulan atau denda paling banyak Rp 250 ribu. “Oleh karenanya, penggunaan knalpot brong sebetulnya bukan hanya pada saat bulan ramadan semata. Hanya saja kali ini momennya bertepatan sehingga perlu direfresh terus agar masyarakat dapat semakin paham,” sebutnya. (mon/epe)

BOJONEGORO-TUBAN

Satlantas Amankan Ratusan Motor Knalpot Brong

Tuban, Memorandum Selama Ramadan 1444 Hijriah, Satlantas Polres Tuban menilang ratusan motor yang menggunakan knalpot bukan peruntukannya.

Kapolres Tuban AKBP

Rahman Wijaya dalam keterangan persnya, Senin (10/5), menyebutkan puluhan

motor itu juga disita jajaran dan disimpan di halaman belakang mapolres. “Tindakan ini dalam rangka

pengelolaan situasi kamtibmas selama ramadan serta menjelang Hari Raya Idulfitri 1444 Hijriah. Di antaranya, razia kendaraan bermotor yang menggunakan knalpot brong,” tambah kapolres, Rahman menambahkan tetap akan melakukan sosialisasi serta edukasi kepada masyarakat agar tidak menggunakan knalpot yang tidak sesuai peruntukannya.

“Kita imbau kepada masyarakat yang masih menggunakan knalpot brong supaya tidak memasang karena sangat menggangu pengguna jalan lainnya,” tegasnya.

Selain razia knalpot brong, satlantas juga menindak pelaku balap liar yang kerap terjadi di jalur lingkar selatan pada akhir pekan atau selama menunggu waktu berbuka. Periode

tilang manual. “Untuk tilang manual dilaksanakan kepada masyarakat pengguna jalan yang melanggar potensi rawan terjadinya kecelakaan lalu lintas,” timpal Kasatlantas AKP Kadek Aditya Yasa.

Ia menambahkan, langkah itu akan dilakukan berkelanjutan. Karenanya, masyarakat diimbau untuk tidak membeli maupun menggunakan knalpot brong serta kegiatan berkumpul yang bertujuan untuk melakukan balap liar.

“Kami akan terus melakukan razia maupun penindakanpenindakan yang dinilai masyarakat secara umum itu bisa meresahkan masyarakat itu sendiri, “ ucap Kadek.

BPBD Evakuasi Korban

Tenggelam Bengawan Solo

Bojonegoro, Memorandum

Tim BPBD Kabupaten Bojonegoro mengevakuasi jasad korban tenggelam di Bengawan Solo. Kepala BPBD Ardhian Orianto menyampaikan, korban diketahui atas nama Kusen (73), warga Desa Mojorejo, Kecamatan Ngraho. “Keluarga menyadari korban tidak berada di rumah

sekitar pukul 01.30, dengan posisi pintu dan jendela sudah terbuka, yang awalnya pintu ditali dikarenakan takut keluar rumah,” ucapnya kemarin.

Ardhian menjelaskan, kekhawatiran itu langsung

direspons BPBD bersama tim SAR gabungan dengan

melakukan assesmen dan pencarian korban dengan metode susur sungai menggunakan 5 LCR.

Dengan kerja sama semua tim gabungan, korban berhasil ditemukan di aliran Bengawan Solo sekitaran Desa Sumberarum dalam kondisi meninggal dunia.

“Saat ini jenazah sudah dievakuasi dan dibawa ke RSUD Padangan guna dilakukan visum, selanjutnya jenazah dibawa ke rumah duka,” jelasnya. (top/epe)

Januari-Maret, satlantas telah melayangkan tilang elektronik kepada 364 pelanggar, dan 44

Dalam penindakan pelanggaran tersebut, Kadek memberikan waktu satu bulan kepada pemilik motor untuk mengganti knalpotnya dengan standar pabrik. “Ini tinggal 57

kendaraan yang disini, kemarin sempat kita sita sejumlah seratus lebih namun sudah

dikembalikan, “ Imbuhnya. Jika melewati batas waktu itu tetap tidak diambil, puluhan

motor itu kemungkinan akan dijadikan monument seperti Taman Sleko. (top/epe) Proses evakuasi korban tenggelam.

Bojonegoro, Memorandum Bawaslu genap berusia 15 tahun.

Momentum hari lahir pada 9 April itu, dinilai menjadi momen tepat untuk merenungkan apa yang telah dicapai serta kendala dan tantangan apa yang dihadapi selama 14 tahun perjalanan mengawasi pemilu, untuk diperbaiki di masa yang akan datang demi menyongsong masa depan demokrasi yang lebih baik. Peringatan HUT tahun ini digelar serentak mulai dari tingkat pusat hingga kabupaten/kota. Termasuk oleh jajaran adhoc Dalam kesempatan ini, Bawaslu Bojonegoro juga merayakan dengan kegiatan sendiri. “Selain mengikuti kegiatan

tasyakuran oleh Bawaslu RI melalui daring dan juga melaksanakan tasyakuran di kantor, Bawaslu Bojonegoro juga merayakan dengan Tahtimul Quran 30 juz dan dilanjutkan dengan buka bersama serta pemotongan tumpeng,” ungkap Ketua Bawaslu Bojonegoro Mochammad Zaenuri. “HUT tahun ini bertema “Sinergi Mengawasi, Jaga Demokrasi”. Harapannya, Bawaslu selalu menjadi lembaga yang terdepan dalam mengawal demokrasi dan menegakkan keadilan pemilu untuk mewujudkan penyelenggaraan Pemilu 2024 yang demokratis, berkualitas, dan berintegritas,” pungkasnya. (top/epe)

KEDIRI HALAMAN 7 memorandum.co.id memorandumredaksi@gmail.com memorandum MemorandumTV & Memorandum Online memorandum memorandumonline & memorandumredaksi
SELASA PAHING, 11 APRIL 2023
Kabiro:
Sutopo, S. H. I Telepon: 082244621416
Kabiro:Andhi Montera. Alamat:komplek Taman Bunga Residency Blok 2 Gor JayaBaya Kota kediri-Jatim. No.Hp:081335773232 Terduga pelaku penyalahgunaan narkoba SI dan barang bukti diamankan di Mapolres Kediri. Personel satlantas menunjukkan knalpot brong yang dilarang namun dijual di bengkelbengkel motor. Acara Tahtimul Quran yang digelar Bawaslu.
Dimeriahkan Tahtimul Quran
HUT Ke-15 Bawaslu Kapolres Tuban AKBP Rahman Wijaya didampingi Kasatlantas AKP Kadek Aditya Yasa memeriksa motor berknalpot brong. kapolsek mendatangi salah satu penjual dadakan dalam patroli proliman.

GRESIK-LAMONGAN

Konvoi Pesilat Kembali Rusuh

Kali Ini Lawan Warga, 1 Terluka Dikeroyok

Gresik, Memorandum

Aksi konvoi pesilat di bulan suci ramadan kembali berujung bentrok. Bahkan lawannya kali ini, warga di Desa Wedani, Kecamatan Cerme. Akibat peristiwa itu, belasan pesilat diamankan Satreskrim Polres Gresik akibat mengeroyok satu orang yang dianggap anggota perguruan lain.

Kanitpidum Satreskrim Polres Gresik Ipda Komang Andhika Haditya Prabu mengungkapkan, peristiwa bentrok pesilat dan warga itu terjadi Minggu (9/4) sekira pukul 05.00. Bermula dari aksi konvoi puluhan pesilat yang menggeber motor. Aksi arogan itu membuat

warga Desa Wedani meradang. Warga berusaha memukul mundur gerombolan pesilat hingga terjadi aksi saling lempat batu. “Awalnya bentrok antara warga dan pesilat karena konvoi Bleyer-bleyer. Akhirnya dilawan sama warga, sempat lempar batu,” kata Ipda Komang, Senin

(10/4). Bentrok itu menyita perhatian penduduk sekitar. Tak terkecuali massa dari perguruan silat lain yang berusaha mendekat.

Namun, melihat gerombolan pesilat yang konvoi jumlahnya lebih banyak, massa terus hanya berlalu begitu saja. Tidak sampai ikut bentrok. “Dari arah berlawanan ada massa dari perguruan silat lain. Kenalah pesilat yang paling belakang, jatuh dipukulin ramai-ramai. Korban AS (21), warga Desa Gedangkulut, Kecamatan Cerme mengalami luka

robek di pelipis pipi kiri, punggung, dahi, dan kepala mengeluarkan darah,” paparnya.

AS pun tidak bisa melawan.

Ia hanya bisa pasrah dikeroyok belasan pesilat hingga harus menjalani perawatan medis. Pasca kejadian, satreskrim melakukan penyelidikan. Hasilnya 13 orang diamankan dan dijerat Pasat 170 KUHP. “Mayoritas masih di bawah umur,” tandasnya.

Komang mengatakan 13 orang yang diamankan sudah ditetapkan sebagai gersangka. Mereka adalah IDA (17), RP (17),

(13),

(21), RA (15),

(23), RA (17), APP (15), S (21), SBN (16), IDR (16) yang berasal dari Kecamatan Cerme. Dan satu tersangka MT (16) asal Kecamatan Duduksampeyan.

Para tersangka sudah diamankan di Mapolres Gresik untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut. Untuk yang di bawah umur diperiksa unit perlindungan perempuan dan anak

(PPA). “Kasusnya tetap lanjut, korban sudah membuat laporan. Ini juga untuk memberikan efek jera atas ulah pesilat yang tidak bertanggungjawab,” tutup Komang. (and/har/epe)

Murka, Warga Tanam Pohon Pisang di Jalan Berlubang

Gresik, Memorandum Kesabaran warga Desa Laban, Kecamatan Menganti melihat jalan rusak parah tampaknya sudah habis. Mereka melampiaskan kekesalan dengan menanam sejumlah pohon pisang di jalan berlubang. Hal itu dilakukan sebagai bentuk protes dan desakan terhadap pemkab untuk segera melakukan perbaikan.

Aksi protes warga Desa Laban itu viral di media sosial (medsos). Terdapat tiga pohon pisang beserta satu kayu ditanam di jalan berlubang. Pohon-pohon itu pun menjadi pemadangan bagi pengguna jalan yang melintas di lokasi, Senin (10/4). Anggota Komisi III DPRD Gresik Abdullah Hamdi turun lansung meninjau jalan rusak.

“Jalan yang rusak di ruas Jalan perbatasan Menganti-Lakarsantri. Tadi pagi warga sen-

gaja menanam pohon pisang pada lubang jalan. Karena membahayakan, dan jalan rusak tidak kunjung diperbaiki,” ungkap Abdullah Hamdi.  Menurutnya, sudah banyak warga yang mengeluhkan kerusakan Jalan Desa Laban. Sudah beberapa kali dilakukan perbaikan, namun saat musim hujan kembali rusak. “Jalan yang diperbaiki menggunakan aspal coldmix tidak aspal hotmix. Ini menjadi salah satu sebab jalan rusak,” tandas politisi PKB tersebut. Pihaknya menyebut sudah beberapa kali merekomendasikan dinas terkait untuk menggunakan aspal hotmix Namun tidak diindahkan. Selain itu, di lokasi juga butuh perbaikan saluran air. Ruas jalan tersebut masuk kategori jalan kabupaten yang menjadi kewenangan Pemkab Gresik. Terpisah, Kepala DPUTR

Gresik Dhiannita Tri Astuti mengatakan, pihaknya langsung melakukan perbaikan jalan rusak yang dikeluhkan warga tersebut. Termasuk saluran air di pinggir jalan. Pihaknya melakukan pengaspalan ulang atau rekondisi aspal jalan. Dian memastikan, perbaikan aspal mengunakan

jenis hotmix. Untuk itu, saat pengerjaan pengaspalan juga dibutuhkan faktor kondisi cuaca yang mendukung.  “Kalau coldmix dari kemarin sudah selesai. Ini kami memperbaiki dengan aspal hotmix juga agak lama dan juga faktor cuaca juga tidak menentu,” jelasnya. (and/har/epe)

Sosper Tahap III DPRD Gresik

Dorong Pengentasan Kemiskinan Lewat Zakat, Infak, dan Sedekah

Gresik, Memorandum DPRD Gresik menggelar sosialisasi peraturan daerah (Sosper) tahap III tahun anggaran 2023. Salah satu fokusnya adalah upaya pengentasan kemiskinan. Yakni

melalui sosialisasi Perda Nomor 2 Tahun 2023 tentang Pengelolaan Zakat, Infak, dan Sedekah Kabupaten Gresik. Sosialisasi itu juga tampak

dilakukan Wakil DPRD Gresik Nur

Saidah. Politisi Partai Gerindra itu turun langsung bertemu dengan konstituennya di Kecamatan Duduksampeyan, kemarin. Ia menyampaikan sejumlah poin penting dalam Perda 2/2023. Regulasi tersebut disusun sebagai upaya menciptakan kes-

ejahteraan masyarakat. Melalui pengentasan kemiskinan dan pengurangan kesenjangan sosial.

“Perda 2/2022 mengamanatkan agar pelaksanaannya lebih berdaya guna dan dikembangkan sesuai tujuan dan sasaran,” ungkap Nur Saidah.

Antara lain dengan meningkatkan efektifitas dan efesiensi pelayanan bagi para pemberi sedekah. Melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Gresik. “Mulai dari perencanaan, pelaksanaan dan pengoordinasian dalam pengumpulan. Hingga pendistribusian dan pendayagunaan kepada para penerima,” imbuhnya. Srikandi DPRD Gresik itu men-

jelaskan, pengelolaan zakat dapat didayagunakan untuk usaha produktif. Utamanya, membantu pemerintah dalam penanganan kemiskinan dan peningkatan kualitas umat. Ini sejalan dengan semangat pemerintah menurunkan angka kemiskinan. Pada 2022, tingkat kemiskinan turun dari 12,42 persen menjadi 11,06 persen.

Sosialisasi Perda 2/2022 ini masif dilakukan anggota DPRD Gresik di daerah pemilihan (dapil) masingmasing. Seperti legislator PPP Khoirul Huda di dapil Gresik VIII (Manyar, Bungah dan Sidayu. Adapula Lilik Hidayati di dapil I (Gresik Kota dan Kebomas). Bahkan hingga Pulau Bawean. (adv/and/har/epe)

SELASA PAHING, 11 APRIL 2023 HALAMAN 8 KEPALA
Jalan Emerald VI No 3 Gresik. TELP: 031.3959494- 085.311.868.686 memorandum.co.id memorandumredaksi@gmail.com memorandum MemorandumTV & Memorandum Online memorandum memorandumonline & memorandumredaksi
BIRO: Supardi (Hardy). GRESIK: Andika Pratama, Hardy. BOJONEGORO: Sutopo Iklan: Memet HK. ALAMAT: Perum Graha Bunder Asri (GBA)
MSA (17),
VSS
VMA
AH
Wakil Ketua DPRD Gresik Nur Saidah menyosialisasikan perda di Kecamatan Duduksampeyan. Pesilat yang mayoritas masih di bawah umur diamankan dan kondisi korban yang terluka (inset). bawa Pohon pisang berdiri di jalan berlubang di Kecamatan Menganti. Tim URC Bina Marga DPUTR Gresik melakukan perbaikan lubang jalan.
HALAMAN 9 memorandum.co.id memorandumredaksi@gmail.com memorandum MemorandumTV & Memorandum Online memorandum memorandumonline & memorandumredaksi SELASA PAHING, 11 APRIL 2023
KABUPATEN PASURUAN KABUPATEN

SELASA PAHING, 11 APRIL 2023

Pertahankan Kenaikan Nilai Tukar Petani di Panen Raya

Surabaya, Memorandum

Upaya Pemerintah Provinsi (pemprov) Jawa Timur untuk menjaga stabilitas Nilai Tukar Petani (NTP) dan Nilai Tukar Nelayan (NTN) membuahkan hasil. Hal itu terbukti dengan terjaganya stabilitas harga gabah di tingkat petani meski di sejumlah daerah tengah berlangsung panen raya padi.

Berdasarkan data BPS, NTP Jatim bulan Maret 2023 sebesar 106,82 mengalami kenaikan sebesar 0,41 persen dibandingkan bulan Februari 2023. Dengan Indeks yang diterima Petani (It) sebesar 124,92 persen dan Indeks yang Dibayar Petani (Ib) sebesar 116,95 persen.

"Alhamdulillah, meski beberapa wilayah Jatim mulai panen raya, NTP tidak turun, bahkan mengalami kenaikan," ujar Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, Senin (10/4). Seperti diketahui, sejak awal bulan Maret 2023 lalu beberapa wilayah di Jatim mulai panen raya. Hal ini membuat

Terminal Bungurasih Masih Sepi Pemudik

Surabaya, Memorandum

Memasuki minggu ketiga jelang Lebaran Idul Fitri 1444 H, terminal Bungurasih masih tampak sepi oleh masyarakat yang ingin mudik ke kampung halaman.

Pantauan di lokasi, Senin (10/4) siang, terlihat tidak ada antrean yang memadati terminal terbesar di Kota Surabaya ini.

Loket penjualan tiket yang telah dijaga oleh sejumlah petugas pun masih tampak sepi, dan belum terlihat banyak masyarakat yang membeli tiket.

Terlihat beberapa pegawai PO Bus berkeliling menanyakan tujuan penumpang serta menawarkan tiket dengan berbagai harga.

Adi, salah satu sopir bus Atma Jaya yang berhenti di terminal Bungurasih mengungkapkan, jika dibandingkan dengan dua dekade lalu, dimana bus adalah salah transportasi favorit masyarakat, saat ini keramaian penumpang tidak menentu. “Sekarang tidak bisa ditentukan, makin susah cari penumpang. Ramainya nggak kayak dulu, sekarang paling antarkota saja,” kata sopir bus asal Surabaya ini.

Sementara Fista, mahasiswa UPN Veteran Jawa Timur asal Pare mengungkapkan, dia memilih transportasi bus karena jarak ke stasiun cukup jauh dari rumahnya. Ia berniat pulang ke kampung halamannya di Pare minggu depan.

“Kayaknya makin ramai jadi minggu depan ini sudah harus beli tiket untuk pulang ke Pare,” tutur mahasiswa Jurusan Informatika tersebut.

Choirul Anam, dari PO Bus Eka Mira menuturkan, puncak keramaian di Terminal Bungurasih diperkirakan mulai dari H-5 Lebaran Idul Fitri 1444 H. Ia mengaku, tahun ini penumpang menurun, hingga membuat persaingan antar PO Bus di Terminal Bungurasih tak terelakkan.

“Perkiraan jumlah keseluruhan penumpang dalam sehari sekitar 3.000 penumpang. Rata-rata kota yang sering menjadi tujuan pemudik antarprovinsi yaitu menuju kota Nganjuk, Yogyakarta, dan Solo. Dari berbagai bus jenis ekonomi maupun non-ekonomi,” jelas Choirul Anam.

Meski minggu ketiga jelang Lebaran tampak sepi, persentase peningkatan penumpang bus terminal Bungurasi akan terus meningkat sekitar 66%. Untuk diketahui pembelian tiket bus Angkutan Kota AntarProvinsi (AKAP) ataupun Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) dapat diakses secara online.

Muhammad Sulin, dari PO Bus Sugeng Rahayu mengungkapkan, sejak dikelola oleh Dinas Perhubungan keamanan serta ketertiban terminal Bungurasih dirasa semakin baik.

“Kami selalu berkomunikasi dengan petugas keamanan. Apabila terjadi masalah kita akan langsung menghubungi petugas yang ada. Sejak dipegang Kementerian Dishub, terminal Bungurasih dirasa lebih aman dan tertib,” tandas Sulin kepada Memorandum. (x1/alf/ono)

ketersediaan komoditas hasil pertanian di Jatimmencukupi sebagai lumbung pangan nasional.

Untuk itu sejak awal bulan lalu, Gubernur Khofifah beserta jajarannya terus memperkuat koordinasi agar harga jual hasil pertanian tidak turun. Dengan begitu para petani tidak mengalami kerugian .

"Hal yang sama juga berlaku untuk nilai tukar nelayan (NTN). Alhamdulillah mengalami kenaikan juga," imbuhnya.

NTN Jatim pada bulan Maret 2023 tercatat sebesar 101,71 atau naik sebesar 0,08 persen dibandingkan Februari 2023 dengan NTN sebesar 101,63.

Indeks Harga yang diterima (It) bulan Maret 2023 sebesar 117,89 naik sebesar 0,31 persen dibandingkan dengan bulan Februari 2023 sebesar 117,52.

Sedangkan indeks Harga yang dibayar petani (Ib) bulan Maret 2023 sebesar 115,91 naik sebesar 0,23 persen dibandingkan dengan bulan Februari 2023 sebesar 115,64.

"Saat ini, ketersediaan bahan pangan di Jatim sebagai

Lumbung Pangan Nasional tidak perlu dikhawatirkan lagi. Pesan dari Presiden Jokowi untuk menjaga stabilitas harga jual dari petani juga alhamdulillah bisa kita laksanakan," ujar Gubernur Khofifah.

"Kini PR kita selanjutnya adalah menjaga stabilitas harga pasar menjelang Lebaran sehingga bisa meminimalisir inflasi yang terjadi," imbuhnya.

Selain menjalin koordinasi dengan berbagai pihak terkait, Gubernur Khofifah juga tak segan turun langsung meninjau pergerakan harga pasar.

"Dengan turun langsung saya bisa tahu permasalahan dari teknis di lapangan hingga ke atas kebijakan yang diambil seperti apa. Sehingga solusi penyelesaiannya pun bisa lebih detail dan efektif," ujarnya. Gubernur Khofifah berharap, segala upaya Pemprov Jatim untuk menjaga stabilitas harga pasar dan pengendalian inflasi di Jatim bisa membuahkan hasil. Sehingga seluruh masyarakat Jatim bisa menikmati momen lebaran dengan penuh suka cita. (bin/ono)

Entaskan Kemiskinan dan Pengangguran

Wali Kota Eri MoU dengan 32 Pengelola Pusat Belanja

Surabaya, Memorandum

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menandatangani kesepakatan bersama dengan 32 pengelola pusat belanja di Hotel Sheraton, Senin (10/4).

Dalam release yang diterima Memorandum, dalam penandatanganan tersebut, Wali Kota Eri Cahyadi didampingi oleh Ketua Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) Jawa Timur, Sutandi Purnomosidi.

Wali Kota Eri Cahyadi mengatakan, penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) bersama 32 pengelola pusat belanja di Surabaya kali ini untuk mendorong pengelola pusat belanja menggunakan produk dalam negeri, penyerapan tenaga kerja, dan pengentasan kemiskinan bersama Pemerintah Kota (Pemkot). Menurutnya, tiga poin yang tertuang di dalam MoU tersebut, perlu adanya peran pengelola pusat belanja.

“Alhamdulillah, matur nuwun (terima kasih kepada Ketua APPBI Jawa Timur, Pak Sutandi, dan seluruh pimpinan pengusaha mal di Surabaya.

Inilah sejatinya, Surabaya mulai bergerak, melakukan pembangunan, baik itu sumber daya manusianya maupun infrastrukturnya,” kata Wali Kota Eri Cahyadi.  Penerapan MoU yang telah ditandatangani bersama yakni ada penempatan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di mal, selain itu ada juga yang menjadi orang tua asuh, dan penggunaan produk dalam negeri yang kita paparkan di mal serta lainnya. “Juga ada pembinaan-pembinaan terhadap UMKM, sehingga dapat berkembang,” kata Wali Kota Eri.

Wali Kota Eri menyampaikan, para pelaku UMKM dinilai sudah siap bergabung di 32 pusat belanja yang tergabung di APPBI Jatim. “Contoh seperti di Pasar Turi Baru, yang standnya diberikan satu tahun gratis itu isinya hampir 1000 yang diisikan UMKM Kota Surabaya. Salah satunya itu, untuk yang lainnya sedang dilakukan pengembangan-pengembangan yang dilakukan oleh Ketua APPBI dan pengelola mal di Surabaya,”

sampainya. Namun, lanjut Wali Kota Eri, tak semudah itu UMKM masuk ke dalam pusat belanja. Setiap UMKM harus mengikuti tahap kurasi terlebih dahulu, setelah itu bisa masuk ke dalam stand pusat belanja.  Lantas bagaimana yang tidak lulus kurasi? Tentu, Pemkot Surabaya tak diam begitu saja. UMKM yang tidak lulus kurasi akan diikutkan pelatihan agar bisa masuk ke pusat-pusat belanja yang bekerjasama dengan Pemkot Surabaya. “Maka

Kampanye Eco Friendly via Bagi-Bagi Takjil

Surabaya, Memorandum Berbagi takjil sembari kampanye lingkungan menjadi salah satu tema yang diusung mahasiswa Unair. Sampah plastik yang memerlukan waktu lama untuk terurai menjadi topik utama.

Empat mahasiswa Unair yang tergabung dalam RE Think kemarin berbagi takjil di Masjid

Ulul Azmi Kampus C membuat event bertajuk “Free takjil eco friendly”.

“Tema ini selaras dengan tujuan mereka dalam organisasi RE THINK yaitu reduce plastic dan mengunakan barangbarang yang memang ramah lingkungan, ” jelas Tias salah satu anggota RE THINK.

“Tujuan utama kami adalah bagi-bagi takjil untuk meningkatkan kepedulian mahasiswa khususnya mahasiswa Unair untuk mengurangi penggunaan plastik sekali pakai,” sambung Tias.

Tak hanya itu, mereka juga memberikan penjelasan tentang bahan-bahan plastik yang tidak ramah lingkungan, karena bahan-bahan tersebut memiliki jangka waktu yang lama untuk terurai.

“Seperti sedotan pelastik. Sedotan membutuhkan waktu kurang lebih 200 tahun untuk bisa terurai,” tutur Abdul.

Tak hanya bahan limbah plastik kemasan ada pula bahan

seperti styrofoam yang berbahan dasar polystyrene yang tidak bisa terurai “sama hal nya dengan sterofoam dimana dia tidak bisa sama sekali terurai dan akhirnya bisa berdampak buruk bagi lingkungan,” lanjut mahasiswa akuntansi tersebut. Karena itu, mereka juga memberikan beberapa alternatif bahan yang bisa digunakan untuk mengganti kerja dan tugas bahan-bahan berbahan dasar plastik tersebut. “Wadah-wadah atau tempat yang sebenarnya bisa kita gunakan seperti daun pisang, yang seperti kita gunakan sekarang dimana daun pisang ini bisa dikompos atau meski

akan kita patih kembali untuk bisa masuk di mal-mal ini,” lanjutnya.

Di samping itu, Ketua APPBI Jatim, Sutandi Purnomosidi mengaku mendukung sepenuhnya program yang digagas oleh Wali Kota Eri Cahyadi. Dengan mendukung program kerjasama ini, menurutnya kemiskinan dan pengangguran di Kota Surabaya dapat ditekan dan menurun jumlahnya dari tahun 2022.

“Sampai saat ini hampir semua mal sudah melaksanakan

koordinasi dengan dekranasda dan para pelaku UMKM binaan pemkot untuk melakukan pameran dan usaha di dalam mal,” aku Sutandi.  Sutandi menyatakan, program kerjasama ini merupakan terobosan pemkot yang bukan sekadar janji untuk meningkatkan kualitas maupun memperluas pasar UMKM Surabaya. Sutandi turut mengapresiasi para pengelola pusat belanja yang hadir dalam penandatanganan kerjasama di kesempatan ini.

“Terima kasih, saya bangga dengan adanya kerjasama ini, karena telah mendukung program yang telah Pak Wali (Eri Cahyadi) jalankan,” ujar Sutandi.  Sutandi menambahkan, pada Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS) ke-730, APPBI Jatim bakal menggelar event akbar Surabaya Shopping Festival. “Selain itu kita juga akan menggelar event Surabaya Marathon, kita berharap tahun ini bisa lebih meriah dan menghadirkan berbagai peserta dar nasional maupun internasional untuk mendukung pelaku usaha di mal Surabaya,” pungkasnya. (rio/ono)

dibuang pun mereka cepat terurai,” urai Tias. Mereka berharap, ke depannya, RE THINK bisa

Komisi A Pertanyakan Eksekusi Lahan Jalan Veteran

Surabaya, Memorandum Komisi A DPRD Jatim mempertanyakan sikap Pemprov Jatim terhadap penghuni lahan

eks Perumahan Dinas Pekerjaan Umum di Jalan Veteran, Kediri. Rencananya lahan tersebut akan didirikan gedung RSU Pemprov Jatim. Anggota Komisi A DPRD Jatim

Sebelumnya, perwakilan warga penghuni mengadukan persoalan mereka ke DPRD Jatim. “Lagi ada gugatan dan pengaduan ke DPRD Jatim,” tandas Freddy.

Warga resah setelah Pemprov Jatim hadir dalam pemasangan papan pengumuman bahwa bekas Perumahan Dinas Pekerjaan Umum di Jalan Veteran adalah aset Pemprov Jatim. Hadir saat itu, Kejaksaan Tinggi Jawa Timur, Satpol PP Provinsi juga RSU Daha Husada. “Warga adalah pensiunan PU Provinsi Jatim yang merasa memiliki legalitas. Waktu itu mereka menempati melalui surat

mengadakan event lain yang bisa menunjang mahasiswa dan remaja mengurangi penggunaan plastik sekali pakai. (x2/bin/ono)

Ka Dinas PU Jatim. Sehingga para PNS Provinsi Jatim saat itu, dengan mudah membangun rumah diatas aset Pemprov Jatim,” tutur Freddy. Politisi asal Partai Golkar ini menyebutkan, warga beralasan ada legalitas dari kepalaDinas PU Jatim waktu itu. “Saat ini terjadi sengketa antar mantan pensiunan PNS dengan Pemprov Jatim. Alasannya lahan akan bangun RS Pemprov Jatim Pemprov,” kata dia. Bahkan sengketa sudah terjadi gugatan ke PTUN, Komnas HAM RI & Komisi A DPRD Jatim. “DPRD Jatim wajib memfasilitasi dalam rapat dengar pendapat RDP dengan menghadirkan semua pihak,” tutup Freddy. (day/ono)

HALAMAN 10 memorandum.co.id memorandumredaksi@gmail.com memorandum MemorandumTV & Memorandum Online memorandum memorandumonline & memorandumredaksi
KOTA SURABAYA
Suasana Terminal Bungurasih yang masih terlihat lengang, kemarin.
Gabah Stabil
Gubernur Khofifah ikut bersukacita dengan panen raya.
Harga
Wali Kota Eri Cahyadi didampingi Ketua APPBI Jawa Timur, Sutandi Purnomosidi.
Freddy Poernomo mempertanyakan sikap Pemprov Jatim. Sebab penghuni lahan yang menempati eks lahan Perumahan Dinas Pekerjaan Umum, merupakan pensiunan ASN Pemprov Jatim. “Saya menyarankan untuk klarifikasi dengan mengundang semua pihak terkait. Apalagi korbannya adalah pensiunan (ASN) PU Jatim,” terang Freddy Poernomo.
Warga penghuni lahan eks Perumahan Dinas PU di Jalan Veteran mengadukan ke DPRD Jatim. Mahasiswa Unair bagi-bagi takjil sembari kampanye lingkungan hidup.

Bupati Bantu Korban Bencana Puting Beliung Wage dan Taman

Sidoarjo, Memorandum

Korban bencana angin puting beliung mendapat perhatian Bupati

Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali. Orang nomor satu di Sidoarjo ini mendatangi korban bencana di Desa Wage dan Desa/Kecamatan Taman, untuk memberikan bantuan.

Minggu (9/4), Bupati Sidoarjo

Ahmad Muhdlor Ali meninjau korban yang rumahnya mengalami kerusakan. Selain mengecek kondisi rumah korban terdampak, bupati yang akrab dipanggil Gus Muhdlor itu juga memberikan bantuan sembako.

Dari kejadian itu terdapat satu rumah warga yang mengalami kerusakan parah. Atap rumah jebol akibat bencana tersebut. Dalam sidaknya, Gus Muhdlor didampingi dinas terkait serta aparat Desa Wage.  Putra KH Agoes Ali Masyhuri itu memerintahkan BPBD Sidoarjo, P2CKTR Sidoarjo serta Dinas Sosial , Baznas Sidoarjo untuk bersama-sama menangani perbaikan sejumlah rumah warga yang mengalami kerusakan tersebut.

“Saya minta dinas terkait untuk segera menyelesaikan pendataan

korban agar bantuan sosial serta perbaikan rumah bisa segera dikerjakan,” ucapnya.

Dalam kesempatan itu, Gus Muhdlor menyempatkan melihat kondisi SDN 1 Wage. Ia juga mendengarkan aspirasi para guru sekolah tersebut.

Para tenaga pendidik tersebut menyampaikan keluh kesahnya kepada bupati alumni SMAN 4 Sidoarjo itu terkait kondisi gedung sekolahnya yang dinilai kurang layak.  Keluhan para guru itu diterima dan bakal segera ditindaklanjuti dengan segera dilakukan perbaikan. Dengan begitu ia berharap para pelajar di SDN 1 Wage bisa belajar dengan nyaman dan aman.  “Saya tadi juga meminta dinas terkait untuk memberikan atensi lebih terhadap kondisi sekolah SDN

1 Wage,” ujarnya. (no/kri/jok)

Wabup Subandi Ajak Masyarakat Perkuat Tali Silaturahmi

Sidoarjo, Memorandum

Peringatan malam Nuzulul

Quran dalam kegiatan Safari

Ramadan GP Ansor dan Fatayat NU di Desa Pabean, Sedati, menghadirkan ulama kondang

KH Reza Ahmad Zahid atau Gus

Reza dari Pondok Pesantren

Lirboyo sebagai penceramah, Minggu (9/4) sore.

Kegiatan yang dihadiri

langsung Wakil Bupati Sidoarjo

H Subandi dan Camat Sedati

Abu Dardak serta Kepala Desa

Pabean dr Sriatun dan tokoh masyarakat tersebut disambut antusias ribuan masyarakat untuk datang ke Masjid Nasrullah, Dusun Alas Tipis, Desa Pabean.

Kegiatan Safari Ramadan ini

menurut Wakil Bupati Subandi adalah upaya Pemerintah Daerah Kabupaten Sidoarjo untuk mendekatkan diri dengan masyarakat dengan mengunjungi langsung masyarakat.

“Kegiatan kita ini sebagai penguat dan pengikat tali silaturahmi kita dengan masyarakat

Desa Pabean pada umumnya, sehinggga semakin memperat hubungan yang harmonis antara pemerintah dengan masyarakat,” jelas Subandi  Pada kesempatan tersebut, Wabup Subandi juga mengajak masyarakat muslim untuk sungguh-sungguh menjalankan ibadah amaliah di bulan suci Ramadhan ini.

“Mari kita isi Bulan Ramadan ini dengan menjalankan ibadah puasa dan ibadah amaliah lainnya untuk meraih pahala. Karena belum tentu tahun depan bisa ketemu dengan Bulan Ramadhan lagi,” kata Wakil Bupati Subandi.

Wabup H. Subandi berpesan kepada umat muslim untuk introspeksi dan merenung saat membaca, menghafal, memahami, dan mengamalkan isi kandungan Al-Alquran.

“Saya berpesan kepada yang hadir pada malam hari ini, amalkan Al Quran pada kehidupan sehari-hari agar kita selalu berada di jalan Allah SWT,” pesan Wabup Subandi kepada para pengunjung Kampung Ramadhan.

Wabup H Subandi menyampaikan bahwa Al-Quran sebagai petunjuk bagi umat manusia untuk mengetahui antara yang hak dan yang bathil. Salah satunya dalam surah Al Baqarah

Pemdes Wonokalang Wujudkan

Transparansi Anggaran Desa

Sidoarjo, Memorandum

Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Republik Indonesia, mewajibkan agar setiap desa memasang atau memampang baliho APBDes 2023 yang tertuang rincian dana desa (DD), alokasi dana desa (ADD), pendapatan asli daerah (PAD) agar masyarakat dapat mengetahui.

Karena kewajiban tersebut juga ditegaskan dalam aturan Kementerian Dalam Negeri (mendagri ) Republik Indonesia Nomor 113 tahun 2014 tentang pengelolaan keuangan desa tentang laporan realisasi dan pertanggungjawaban realisasi pelaksanaan APBDes.

ayat ke 165. Oleh karenanya Wabup meminta umat muslim harus bisa membaca kitab suci Al-Quran yang diturunkan kepada nabi Muhammad SAW itu.

“Kita tidak boleh buta huruf, tidak bisa membaca Al Quran karena didalamnya terdapat petunjuk-petunjuk dari Allah SWT,”sampainya.  Gus Reza menyampaikan mengenai proses turunnya Alquran, di mana terdapat beberapa perbedaan waktu dalam memperingati.

“Ada orang yang memperingati turunnya Al-Qur’an pada tanggal 17 Ramadhan yang artinya proses turunnya AlQur’an dari Lauhul Mahfudz

ke Baitul Izzah di langit dunia. Namun ada juga yang memperingati turunnya Al-Qur’an pada tanggal 27 Ramadhan yang artinya proses turunnya Al-Qur’an dari Lauhul Mahfudz sampai ke Gua Hira. Walaupun terdapat perbedaan waktu, yang terpenting dari esensi memperingati Nuzulul Qur’an adalah dapat mengambil pelajaran tentang turunnya Al-Qur’an dan mengimplementasikan AlQur’an pada keseharian,” papar Gus Reza.

Kegiatan Safari Ramadhan ini dilaksanakan berbuka bersama, dilanjutkan Shalat Magrib dan Isya berjamaah dan Shalat Taraweh. (no/kri/jok/mik)

Seperti yang dilakukan oleh Pemerintah Desa Wonokalang, Kecamatan Wonoayu, dengan pemasangan baliho APBDes tahun 2023 dan baliho realisasi anggaran tahun 2022 yang terpapang di dinding perpustakaan desa setempat agar masyarakat mengetahui. Kepala Desa Wonokalang Sujarwoto SH mengatakan, dengan pemasangan baliho APBDes dan realisasi anggaran ini, sangat penting bagi pemerintah desa untuk transparan mempublikasikan setiap kegiatan. Khususnya dalam penggunaan dan pengalokasian dana desa serta kegiatan yang telah dilakukan pemdes. “Mengenai APBDes baik pengalokasian, penggunaan hingga rincian anggaran kegiatan yang telah dilakukan dan dilaksanakan oleh pemerintah desa, kejujuran, dan transpar-

ansi sebagai wujud pemerintah desa yang bersih,” ujar Sujarwoto.

Sujarwoto menambahkan, dengan pemasangan baliho APBDes dan baliho realisasi ini, menunjukkan bahwa dalam setiap pengelolaan anggaran dana desa selalu transparan.

Dengan demikian, masyarakat juga bisa mengetahui rincian dan pengelolaannya.

Transparansi anggaran desa merupakan bentuk pertanggungjawaban pihak pemerintah desa untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan masyarakat tentang realisasi peng-

gunaan anggaran.

Pada dasarnya, lanjut Sujarwoto, APBDes bukanlah sebuah hal yang harus dirahasiakan keberada’anya, semua unsur masyarakat berhak untuk mengetahui isi dari APBDes tersebut.

“Kami selaku pemerintah desa berharap, melalui pemasangan baner informasi transparansi dana APBDes yang terpapang di dinding perpustakaan tersebut, supaya masyarakat dapat mengetahui, mendukung, dan ikut mengawasi perjalanan program pembangunan desa,” pungkas Sujarwoto. (zam/jok/mik)

KEPALA BIRO: Jokosan. WARTAWAN: Slamet Wibowo. PEMASARAN/IKLAN: Suprianto, Afin Mauludin, Pitono. TELEPON/SMS REDAKSI/IKLAN BIRO SIDOARJO: 083831013777 EMAIL: areksidoarjo@gmail.com SIDOARJO HALAMAN 11 SELASA PAHING, 11 APRIL 2023 memorandum.co.id memorandumredaksi@gmail.com memorandum MemorandumTV & Memorandum Online memorandum memorandumonline & memorandumredaksi
Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor bersama korban bencana di Wage, Taman. Baliho APBDes 2023 dan baliho realisasi anggaran tahun 2022 Desa Wonokalang yang terpampang di dinding perpustakaan. Hadiri Peringatan Nuzulul Quran
FOTO: MEMORANDUM/NO FOTO: MEMORANDUM/ZAM FOTO: MEMORANDUM/NO
Wabup Subandi memberi sambutan di acara peringatan Nuzulul Quran di Pabean, Sedati.

Sasar Lansia Bermodus

Penyaluran Bansos

Mojokerto, Memorandum Penipuan bermodus penyalur bantuan sosial (bansos) dari kantor kecamatan, kembali memakan korban. Ironis, korbannya justru warga lanjut usia (lansia) yang tinggal sebatang kara. Seperti yang dialami Sumaliyah (70), warga Dusun Sengon, Desa Bandarasri, Kecamatan Ngoro. Ia kehilangan perhiasannya yang digondol pelaku.

Kejahatan yang dialami

Sumaliyah terjadi pada 8

April 2023. Pelaku mendatangi rumah korban dengan memperkenalkan diri sebagai

pegawai kantor kecamatan. Pria paruh baya itu mengaku sedang melakukan pendataan penerima bansos. “Orangnya tidak pakai seragam,

16 Paket Proyek Pemkot Naik Lelang

Mojokerto, Memorandum

Percepatan serapan anggaran sebanyak 16 paket proyek siap dilelang Bagian Pengadaan Barang Jasa dan Pembangunan (BPBJP) Pemkot Mojokerto. Berdasarkan jumlah proyek yang akan dilelang di tahun anggaran 2023, total ada sebanyak 85 paket. Empat proyek sudah selesai lelang dan 12 lainnya dalam proses tender.

Kepala BPBJP Muraji mengatakan, memasuki triwulan kedua per 10 April 2023, ada yang sudah dilelang seperti rehabilitasi GOR. Sementara yang lain masih proses dan ada yang harus mengalami perbaikan dokumen tender sebanyak 16 paket. Sedangkan proyek naik lelang yang dari dinas pendidikan dan kebudayaan (dikbud) ada delapan paket, tujuh dari DPUPR, dan satu paket dari diskopukmperindag. “Waktu tercepat pelaksanaan tender yakni tiga minggu dan paling lama 65 hari,” katanya, Senin (10/4).

Ia menuturkan, ada 10 paket prioritas tahun ini.

Proyek jumbo itu yakni, pembangunan fasum Taman

Wisata Bahari Rp 20 miliar, pekerjaan pembangunan sentra IKM Rp 15 miliar, pembangunan kolam retensi Rp 7 miliar, peningkatan Jalan Pulorejo Rp 7 miliar.

Selanjutnya, pembangunan Jalan Balongcangkring-Rejoto Rp 7 miliar, rehab Gelora A Yani Rp 6 miliar, pembangunan gedung one stop service RSUD Rp 6 miliar, rehab trotoar Jalan Hayam Wuruk Rp 5 miliar. Berikutnya, pembangunan tutup saluran Benteng Pancasila Rp 5 miliar, pembangunan gedung pusat layanan usaha terpadu (PLUT) Rp 5 miliar. “Jika semua proyek masuk lelang sesuai progres maka seluruh proyek tahun anggaran 2023 akan terserap dan selesai tepat waktu,” pungkasnya. (war/epe)

tapi karena korban ini sudah sepuh jadi menurut saja,” kata Kepala Dusun (Kasun) Pujiono, Senin (10/4). Dalam prosesnya, entah apa yang terjadi. Korban menurut ketika disuruh menanggalkan cincin dan kalung yang dipakai dengan alasan hendak difoto. Pengakuan Sumaliyah, pelaku mengatakan perhiasan itu harus dilepas agar tidak tidak terlihat hidup mampu sehingga bantuannya bisa cair. Karena percaya, korban pun

menuruti permintaan pelaku. “Ada dua cincin dan satu kalung yang dilepas,” ujarnya. Aksi pelaku berlanjut dengan membuat korban terlena. Lansia tersebut diminta untuk mengambil fotokopi KTP dan KK sebagai pelengkap data. Di saat korban pergi ke kamar itulah, pelaku langsung kabur membawa emas perhiasan yang ditinggalkan korban di meja ruang tamu. “Orangnya baru sadar setelah pegawai gadungan tadi sudah tidak ada dan perhiasannya

dibawa juga,” beber Puji. Korban yang kebingungan segera melapor ke tetangga yang kemudian diteruskan ke perangkat desa. Akibat penipuan itu, korban ditaksir mengalami kerugian hingga jutaan rupiah. Sayang, Puji menyebut, hingga kemarin korban belum berkenan melaporkan kasus tersebut ke kepolisian. Menurutnya, selama ini Sumaliyah tinggal bersama dua anak dan menantu. Kebetulan, saat kejadian hanya

ditemani Santuni, anaknya yang memiliki keterbelakangan mental. “Nah, korbannya sendiri ini juga agak tuli begitu, kalau anaknya itu kurang waras, jadi sangat kasihan,” tuturnya. Modus serupa juga pernah terjadi pada 12 Januari 2023. Korbannya juga seorang lansia warga Trowulan. Tiga cincin emas milik Jumiati (64), raib digondol pria yang menyaru sebagai petugas bansos. Pelaku mendatangi rumah lansia asal Dusun Te-

Hadapi Lebaran, Dishub Siapkan Rekayasa Lalu Lintas

Mojokerto, Memorandum Persiapan menjelang arus mudik Lebaran 2023, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Mojokerto menyiapkan rekayasa lalu lintas dan jalur alternatif. Rencana itu untuk mengantisipasi kepadatan di titik-titik rawan kemacetan.

Kepala Dishub Endri Agus Subianto mengatakan, penanganan dan rekayasa lalu lintas untuk kendaraan roda 2 dan roda 4 terbagi

dalam dua pola. “Selain itu, kami juga melakukan pembatasan angkutan barang saat memasuki arus mudik dan arus balik berdasarkan Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan serta SKB 3 Menteri tentang Perubahan Atas Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan dan Menteri PAN-RB Nomor 1066/2022, Nomor 3/2022

Tentang Hari Libur Nasional dan Cuti BersamaTahun 2023 yang ditetapkan pada tanggal 29 Maret 2023,” sebutnya kemarin.

Pembatasan operasional mobil barang pada masa arus mudik dimulai 19 April 2023, pukul 05.00 hingga 21 April 2023 pukul 24.00. Sedangkan pada masa arus balik mulai 24 April 2023 pukul 05.00 hingga 26 April 2023 pukul 24.00. “Untuk pembatas-

an angkutan barang kecuali mobil pengangkut BBM dan kebutuhan pokok,” jelasnya Lebih lanjut dikatakannya, dalan melakukan pengaman lebaran 2023, dishub bersama dengan instansi gabunganTNI dan Polri mendirikan pos pengamanan lebaran di sejumlah titik. Di antaranya, Pos Pam Stasiun Kota Mojokerto, Pos Pam Sunrise Mall, dan Pos Pam Sekarputih. (war/epe)

Generasi Muda Diajak Jaga Keharmonisan

Mojokerto, Memorandum

Wali Kota Ika Puspitasari mengajak generasi muda di Kota Mojokerto untuk menjaga keharmonisan antarumat beragama.

Salah satunya tercermin melalui agenda silaturahmi dan doa bersama di Pendapa Sabha Kridhatama Rumah Rakyat, Minggu (9/4) malam.

Menurutnya, meski-

pun saat ini yang sedang melaksanan ibadah umat muslim, namun forum mengundang seluruh unsur pemuda dari berbagai latar belakang agama. “Kalian disatukan di forum untuk saling bersilaturahmi, dan kami ingin kalian melihat betapa indahnya harmonisasi antar pemeluk bergama tanpa membedakan agamanya apa,” ujar wali kota.

Menjaga harmoni dan kerukunan, sambung Ning Ita sapaan akrabnya, sudah menjadi bagian dari budaya Kota Mojokerto. Ia mencontohkan pada agenda tabuh beduk dadakan (8/4) di Masjid Roudhotul Jannah, Surodinawan. “Saya berdiri di antara 6 pemuka agama di Kota Mojokerto. Berdiri di satu panggung. Itu suasana yang sangat membahagi-

akn dan membanggakan sebagai wali kota,” ungkapnya. Suasana seperti itulah yang harus diciptakan di Kota Mojokerto. Apalagi dengan penghargaan Harmony Award yang diterima Pemkot Mojokerto dari Kementerian Agama RI pada 2021, jangan terhenti hanya sekedar pada symbol penghargaan saja. (war/epe)

logo Gede, Desa/Kecamatan Trowulan, tersebut dengan membawa pistol dan pisau lipat yang tersimpan dalam tas. Pada 29 Oktober 2022, Biati, (65), warga Desa Batankrajan, Kecamatan Gedeg, juga mengalami kejadian serupa. Seorang pria menyaru pegawai kecamatan mengajak korban keluar rumah dengan alasan akan diberi bantuan sosial. Di tempat sepi, pelaku

kemudian merampas kalung emas yang dipakainya. Selain Biati, seorang lansia di Desa Balongsari, Kecamatan Gedeg, juga dikabarkan menjadi korban. Demikian pula dengan kasus yang dilaporkan menyasar lansia di Kecamatan Bangsal. Pelaku melakukan aksinya dengan berkeliling kampung dan menyasar lansia yang tinggal sendiri. (no/war/epe)

Pengalihan dan Rekayasa Lalu Lintas

POLA 1: Surabaya ke arah Jombang, semua kendaraan dilewatkan melalui By Pass Mertex–By Pass Sekarputih-belok kanan Jalan Empunala-belok kiri Jalan Gajahmada-Jalan Pahlawan-belok kanan Jalan R. Wijaya-Jalan Mojopahit Selatan-Simpang 3 Penarip belok kiri-Jalan RA Basuni, Sooko-keluar di Simpang 3 Jampirogo, Sooko lurus ke arah Jombang.

Jombang ke arah Surabaya, semua kendaraan dimasukkan melalui Simpang 3 Jampirogo, Sooko (lurus)-Jalan RA Basuni, Sooko-Simpang 4 TL DPRD Kabupaten Mojokerto Sooko (lurus)-Simpang 3 Penarip-Jalan Brawijaya-Simpang 4 Tribuana Tunggal Dewi-Simpang 4 Abah Yat-Simpang 4 Prapanca-belok kanan ke Jalan Kartini-Jalan Taman Siswa Barat & Timur-belok ke kiri-Jalan Gajah Mada-Jembatan Gajah Mada belok kanan Jalan Raya Mlirip (Ajinomoto)-belok ke kanan-Simpang 3 Mlirip (Rolak 3)-keluar di Simpang 3 Tarik, Sidoarjo (belok kiri) Surabaya.

POLA 2 Surabaya ke arah Jombang, semua kendaraan dilewatkan melalui By Pass, tidak ada yang masuk ke dalam Kota Mojokerto melalui Simpang 4 Sekarputih, Simpang 4 Mlirip dan Simpang 3 Tarik Sidoarjo.

Jombang ke arah Surabaya, tidak ada yang dilewatkan By Pass melainkan dimasukkan melalui Simpang 3 Jampirogo (lurus)-Jalan RA Basuni, Sooko-Simpang 4 DPRD Sooko (lurus)-Simpang 3 Penarip-Jalan Brawijaya-Simpang 4 Tribuana Tunggal Dewi-Simpang4 AbahYat, Simpang4 Prapanca-belok kanan Jalan Kartini-Jalan Taman Siswa Barat & Timur belok kiri-Jalan Gajah Mada-Jembatan Gajah Mada belok kanan Jalan Raya Mlirip (Ajinomoto)-belok kanan-Simpang 3 Mlirip (Rolak 3)-keluardi Simpang 3 Tarik, Sidoarjo (belok kiri) Surabaya.

Bank Jombang Sabet 2 Penghargaan pada Top BUMD Awards 2023

Jombang, Memorandum

Dua penghargaan sekaligus diraih PT BPR Bank Jombang Perseroda dalam ajang

Top BUMD Awards 2023. Masing-masing BPR Bintang

4 dan TOP CEO BUMD 2023 penghargaan ini diterima langsung oleh Direktur Utama (Dirut) Bank Jombang Afandi Haris Setyo Nugroho.

Ia didampingi Direktur Bisnis

Adam Joyo Pranoto dan Direktur Kepatuhan Suhariani.

“Penghargaan TOP BUMD Awards diberikan pada BUMD unggulan dari seluruh Indonesia. Alhamdulillah tahun ini kami meraih dua penghargaan,” kata Adam Joyo Pranoto.

Penghargaan diberikan pada BUMD yang sukses melewati proses penilaian secara bertahap dan diikuti sekira 800 perwakilan, mulai dari petinggi BUMD dan kepala daerah yang mendapat penghargaan, serta pakar bisnis. “Jadi kegiatan tahunan ini diselenggarakan Majalah

Top Business bekerja sama

dengan Institut Otonomi Daerah (i-OTDA) serta beberapa lembaga, asosiasi dan konsultan bisnis, event ini juga mendapat dukungan dari Kemendagri,” imbuhnya. Dikatakan, sesuai apa yang disampaikan pihak penyelenggara event itu, ajang itu merupakan kegiatan pembelajaran dan penghargaan bagi kinerja BUMD yang terbesar dan membanggakan.

“Diberikan kepada BUMD, CEO BUMD, serta pembina BUMD atau kepala daerah terbaik di Indonesia,” tuturnya. Adam menambahkan, dalam ajang TOP BUMD Awards 2023, ada empat aspek yang menjadi kriteria dalam penilaian. Masing-masing pencapaian kinerja bisnis, terus melakukan perbaikan atau inovasi bisnis,

kontribusi pembangunan ke daerah, dan inovasi bisnis tumbuh berkelanjutan. Lebih lanjut Adam mengatakan berkaitan inovasi mendukung bisnis sehingga tumbuh berkelanjutan. Tambahan kriteria juga dilakukan agar bisa mencapai level bintang lima notabene paling tinggi merupakan BUMD benchmark atau contoh dan inspirasi bagi badan usaha

lainnya. ”Jadi, BUMD Bintang 5, harus memiliki kinerja bisnis yang sangat baik, dan ada hal-hal tertentu yang dinilai sangat menonjol, dan layak direkomendasikan atau menjadi benchmark bagi BUMD lainnya,” ujar Adam. Keberhasilan meraih dua penghargaan, menurut dia, ke depan menjadi pelecut semangat agar terus tumbuh semakin baik dan maju. ”Semoga penghargaan ini

semakin memotivasi seluruh BUMD di Jombang, agar tumbuh semakin baik dan semakin maju, sehingga keberadaanya dapat dirasakan seluruh masyarakat Jombang,” kata Adam. Selain itu kata Adam, beberapa program yang sudah berjalan yaitu penyaluran BLT, untuk usaha mikro serta mulai dikembangkan semua jaringan di kantor kecamatan guna meningkatkan pe-

layanan kepada masyarakat, dan tak kalah penting dukungan dari pemerintah daerah (fdy/war/epe)

KABIRO MOJOKERTO-JOMBANG: M Anwar; WARTAWAN: Suparno, Ferdy Eko C, Hermawan S; HP: 082257535345. ALAMAT BIRO MOJO: Griya Permata Ijen A2/17 Magersari, Kota Mojokerto. SELASA PAHING, 11 APRIL 2023 HALAMAN 12 memorandum.co.id memorandumredaksi@gmail.com memorandum MemorandumTV & Memorandum Online memorandum memorandumonline & memorandumredaksi MOJOKERTO-JOMBANG
Gendam Kian Marak
Direktur Utama Bank Jombang Afandi Haris Setyo Nugroho (kanan) didampingi direktur bisnis dan direktur kepatuhan menunjukkan penghargaan yang diraih. Muraji Wali Kota Ika Puspitasari menyampaikan harapan kepada seluruh pemeluk agama. Pos Pam Lebaran 2023 Kota Mojokerto di depan Sunrise Mall. Dua lansia korban gendam bermodus penyaluran bansos.
FOTO: MEMORANDUM/NO FOTO: MEMORANDUM/WAR FOTO: MEMORANDUM/FDY FOTO: MEMORANDUM/WAR
FOTO: MEMORANDUM/WAR

Puluhan Motor Diamankan Polisi

Madiun, Memorandum Polres Madiun mengamankan puluhan motor yang diduga akan digunakan untuk balap liar di sekitar wilayah Pasar Sapi Bajulan, Kecamatan Saradan dan area GOR Pangeran Timur, Kecamatan Mejayan, Ahad (9/4) dini hari.

Sejumlah pelaku balap liar di jalan lari berhamburan ketika melihat petugas kepolisian. Beberapa pemuda bahkan terlihat meninggalkan motornya.

Kasatlantas Polres Madiun AKP Agus Setyawan mengatakan, penindakan terhadap aksi balap liar dan knalpot brong yang sebelumnya digelar random, selama bulan Ramadan dilakukan pada malam hingga dini hari. Lantaran jam sahur merupakan waktu yang rawan para pemuda tersebut beraksi.

Dishub Ramp Check Kelayakan Bus di Ngawi

Ngawi, Memorandum

Dinas Perhubungan (Dishub)

Kabupaten Ngawi melakukan ramp check atau uji kelayakan kendaraan untuk bus di Terminal Kertonegoro Ngawi, guna kelancaran arus mudik Lebaran 1444 Hijriah. Petugas penguji Terminal Kertonegoro Ngawi Lulu Masruroh menjelaskan, bahwa pemeriksaan kelaikan setiap hari dilakukan secara sampling di tiap kendaraan atau

armada bus yang masuk terminal Kertonegoro untuk memastikan kelayakan jalan armada bus AKAP maupun AKDP menjelang arus mudik lebaran. “Rata-rata dalam pelaksanaan ramp check minimal 10 hingga 15 bus yang dilakukan pengecekan,” katanya. Pengecekan meliputi kelengkapan surat kendaraan mulai izin trayek, buku uji hingga kelaikan kendaraan

mulai kondisi ban, lampu penerangan dan seint, wipper kaca dan lain sebagainya.

Apabila nantinya ditemukan kendaraan atau armada bus yang tidak lulus uji kelaikan, maka sementara akan diberhentikan atau dilarang beroperasi serta diberikan sanksi tilang. “Sejauh ini, pengecekan yang kami lakukan belum ditemukan pelanggaran,” tambahnya. (aa/lis)

“Dengan hasil 25 kendaraan motor kita amankan dan pada saat kita amankan ada beberapa pelaku yang sedang melaksanakan balap liar panik melihat petugas sehingga ada yang terjatuh di sawah,” ujarnya.

Para pelaku balap liar tersebut akan diberikan sanksi pembinaan. Sementara kendaraan yang di amankan petugas

dapat diambil kembali dengan syarat surat kelengkapan kendaraan dipenuhi dan spek kendaraan harus dikembalikan pada posisi standar.

Penindakan terhadap aksi balap liar dan knalpot brong akan rutin dilakukan disejumlah titik yang disinyalir rawan aksi balap liar. Hal tersebut dilakukan untuk menciptakan kea-

manan dan ketertiban masyarakat. Di samping itu, banyak keluhan dari masyarakat karena suara kendaraan yang mengganggu kenyamanan. “Meresahkan masyarakat, menampung aspirasi masyarakat pada saat Ju’mat curhat banyak yang mengeluh terkait balap liar,” pungkasnya. (dry/lis)

Revitalisasi Rumah Eks Kepatihan Ngawi Tunggu Kajian Teknis

Ngawi, Memorandum Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ngawi masih menunggu kajian teknis rencana revitalisasi bangunan komplek rumah eks Kepatihan yang merupakan cagar budaya di Jalan Patiunus, Kelurahan Ketanggi.

Studi teknis pemugaran adalah tahapan kegiatan dalam rangka menetapkan tata cara dan teknis pelaksanaan pemugaran apabila Cagar Budaya dinyatakan layak untuk dilestarikan.

Kepala Bidang Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Ngawi Nur Wahyudi mengatakan, bahwa tahun ini Pemkab Ngawi menggandeng Balai Pelestarian Kebudayaan (BPK)

Jawa Timur melakukan kajian teknis sebelum melakukan pemugaran kawasan Kepatihan. Yang mana kajian teknis struktur bangunan rumah Kepatihan ini yang sudah rusak ini segera bisa untuk dipugar atau revitalisasi.

“Saat ini proses tahap kajian teknis sebelum dilakukan revitalisasi,” katanya.

Nur Wahyudi menuturkan, dengan dilakukan kajian teknis inilah yang akan mengevaluasi sejauh

mana kerusakan bangunan rumah Kepatihan ini dan bagian mana yang rusak serta mana saja yang harus dipertahankan bangunannya sehingga tujuannya ingin mengembalikan posisi bangunan ini mirip atau secara dengan bangunan dahulu.

Dikatakan, dengan kajian teknis ini nantinya diharapkan bisa mendapatkan rekomendasi yang nantinya akan dijadikan usulan perencanaan dan pelelangan revitalisasi bangunan rumah Kepatihan ini. Pihaknya menyampaikan jika kajian teknis ru-

mah Kepatihan ini diperkirakan akan selesai pada Agustus mendatang. Oleh karena itu, pada 2023 ini kita fokus pada kajian teknis dan perencanaannya saja sebab waktu yang tidak mencukupi untuk melakukan revitalisasi. Kendati demikian, saat ini masih belum mengetahui pagu anggaran yang akan digunakan perencanaan sebab menunggu hasil kajian teknis yang tengah berlangsung ini.

“Tahun 2023 ini kita fokus pada kajian teknis dan perencanaannya saja,” pungkasnya. (aa/lis)

Pemkot Madiun Gelontor Ratusan Paket Sembako Gratis di PBM

Madiun, Memorandum

Pemerintah Kota (Pemkot) Madiun belum berhenti melakukan upaya menekan laju inflasi. Kemarin, Senin (10/4), misalnya. Masyarakat setempat kembali digerojok beras gratis di Pasar

Besar Madiun (PBM). Bukan tidak mungkin, pembagian gratis tersebut bakal menyasar bahan pokok dan penting (bapokting) lainnya.

Wali Kota Madiun Maidi menyebutkan, ada 300 paket beras yang didistribusikan ke PBM. Masing-masing paket beras seberat 5 kilogram. “Pembagian ini mengacu pada laju inflasi. Komoditas bahan pangan yang mengalami kenaikan harga semaksimal mungkin kami tekan,” kata orang nomor satu di Kota Pendekar itu.

Maidi menilai upaya-upaya menekan laju inflasi perlu dilakukan. Apalagi menjelang momen Lebaran. Sebab, kebutuhan masyarakat dipastikan bakal mengalami kenaikan. Bersamaan harga sejumlah komoditas bahan pangan ikut terkerek naik. Sehingga, pemerintah harus turun membantu mengatasi persoalan yang dialami masyarakat tersebut. “Jangan sampai masyarakat kesulit-

an untuk memenuhi kebutuhan. Ketika harga naik dan membuat masyarakat kesulitan, harga sembako (sembilan bahan pokok) kami tekan terus,” ujarnya.

Di sisi lain, lanjut Maidi, pemkot juga melancarkan arus distribusi bahan pangan yang dipasok ke PBM. Di antaranya, menggratikan retribusi pedagang ojokan dan retribusi parkir PBM. Bahkan, rencananya parkir PBM dibuka gratis selama sebulan mendatang. “Retribusi kami gratiskan dalam kurun waktu tertentu. Agar barang yang masuk ke PBM tidak banyak cost (pengeluaran) yang membuat harga sembako mengalami kenaikan harga,” jlentrehnya.

Dia menambahkan, program distribusi beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) yang menyasar kelurahan-kelurahan di Kota Madiun yang disalurkan dinas perdagangan (disdag) dan bulog setempat terus bergulir. Dengan pola-pola tersebut, lanjut dia, kebutuhan masyarakat akan terpenuhi.

“Mana yang perlu dibantu akan kami bantu. Sehingga, potensi harga barang naik bisa diantisipasi,” tuturnya. (mas/adv/lis)

SELASA PAHING, 11 APRIL 2023 HALAMAN 13 memorandum.co.id memorandumredaksi@gmail.com memorandum MemorandumTV & Memorandum Online memorandum memorandumonline & memorandumredaksi
MADIUN-NGAWI
Wali Kota Madiun Maidi membagikan beras gratis ke tukang becak dan kuli panggul PBM.
Aksi Balap Liar di Kabupaten Madiun
Petugas Satlantas Polres Madiun mengamankan puluhan sepeda motor yang digunakan untuk aksi balap liar di wilayah Kecamatan Saradan dan Mejayan. Petugas dari Dishub Ngawi mengecek seluruh kelayakan bus yang masuk di Terminal Kertonegoro jelang lebaran.
Persiapan Mudik Lebaran
Petugas Balai Pelestarian Kebudayaan (BPK) Jawa Timur melakukan pengukuran di lokasi rumah eks Kepatihan yang akan dipugar dalam waktu dekat ini.

BLITAR RAYA

Larang Tempat Hiburan Beroperasi Selama Ramadan

PCNU Desak Pemkot Tegas

Blitar, Memorandum

Komandan Banser Kota Blitar

Syarifudiin Achmad menyebut

seharusnya tempat hiburan malam di Kota Blitar berhenti beroperasi selama Ramadan. Nyatanya, masih banyak tempat karaoke yang tetap menjalankan aktivitasnya di Bulan Ramadan ini.

Pelarangan kegiatan tempat hiburan malam ini mengacu pada Surat Edaran (SE) Gubernur Jatim dan SE

Pemkot Blitar No: 181 tahun 2023. Keduanya menyebutkan, selama bulan Ramadan tempat hiburan malam seperti tempat karaoke dilarang beroperasi.

“Tentu saja, kami merasa sangat kecewa dengan Pemerintah Kota Blitar yang justru membiarkan begitu saja tempat karaoke tetap buka selama bulan puasa. Itu artinya, pemkot mendukung adanya kemaksiatan hingga peredaran minuman keras selama bulan suci,” ujar Syarifudiin Achmad, Ahad (9/4).

Ia juga mengatakan, pihaknya mendesak Pemkot Blitar bersama dengan jajaran kepolisian, ataupun TNI untuk bisa segera melakukan penertiban dan bertindak secara tegas. Jika permintaan ini tidak segera ditindaklanjuti, maka pihaknya akan melakukan aksi turun ke jalan ke lokasi tempat karaoke yang beroperasi tersebut.

Tak hanya itu saja, ia juga menyalahkan Pemkot Blitar dalam hal ini dinas yang berkaitan dengan operasional tempat karaoke, seperti satpol PP dan dinas kebudayaan dan pariwisata.

“Kami akan turun ke jalan dan menertibkannya sendiri tempat karaoke yang masih beroperasi itu. Harusnya wali kota dan DPRD itu bisa bertindak tegas kepada dua kepala OPD ini, agar bisa mendukung umat muslim menjalankan ibadah puasa dengan

khusyuk, bukan seperti ini,” imbuhnya.

Kyai Muhtar Lubby, Rois Syuriah PCNU Kota Blitar pun ikut angkat bicara terkait hal ini. Ia meminta secara tegas agar Pemkot Blitar beserta

jajaran terkait seperti TNI, Polri agar bisa bertindak secara tegas dan mendukung umat Islam bisa melaksanakan ibadahnya selama Ramadan dengan khusyuk. “Intinya kami meminta agar jajaran dari pemerintah dan semuanya itu bisa menghormati umat Islam yang sedang menjalankan ibadah selama bulan Ramadan ini,” ungkapnya.

Sementara itu saat dihubungi via WhatsApp Kepala Satpol PP Kota Blitar

Ronny Yoza Pasalbessy tak memberikan tanggapan secara detail. Dirinya hanya menjawab akan segera melakukan komunikasi dengan pemilik tempat karaoke dan hiburan malam yang ada di Kota Blitar.

“Hari ini juga kami akan komunikasi dengan pemilik tempat karaoke dan hiburan malam yang ada di Kota Blitar,” paparnya.

Ketika dikonfirmasi secara terpisah melalui pesan WhatsApp, Kapolres Blitar Kota AKBP Argowiyono juga mengatakan segera melakukan tindakan tegas dengan razia ke seluruh tempat

hiburan malam dan tempat karaoke yang ada di Kota Blitar. Kegiatan razia ini dilakukan untuk menertibkan situasi Kamtibmas selama bulan Ramadan dan mengacu dengan SE Wali Kota Blitar.

Terkait hal ini agar tidak menimbulkan kegaduhan di kalangan masyarakat, Sabtu (8/4) malam, di Masjid Sabilul Mihtadien, Kelurahan Plosokerep, Sananwetan, Kota Blitar, telah dilakukan pertemuan dan koordinasi antara Pemerintah Kota Blitar, Polres Blitar Kota, PCNU dan pihak terkait lainnya. Pada kesempatan tersebut terjadi kesepakatan untuk menutup tempat karaoke dan tempat hiburan malam di Kota Blitar yang selama Bulan Ramadhan.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kota Blitar Toto Robandiyo menyampaikan, pihaknya berjanji dan menjamin semua tempat hiburan malam dan tempat karaoke di Kota Blitar akan tutup total selama Ramadan.

“Kami pastikan dan kami siap menjamin selama bulan Ramadan, tempat hiburan malam, tempat karaoke di Kota Blitar akan tutup total atau tidak beroperasi,” pungkasnya. (nus/pra/zan/lis)

Bappedalitbang Kabupaten Blitar

Gelar Rapat Koordinasi

Blitar, Memorandum Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blitar melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan  (Bappedalitbang) menggelar rapat koordinasi tentang usulan kegiatan organisasi perangkat daerah (OPD) yang didanai dari corporate social responsibility (CSR).

Dalam acara rapat koordinasi tersebut, dihadiri sekaligus dipimpin langsung oleh Kepala Bappeda Kabupaten Blitar Jumali dan diikuti oleh beberapa perwakilan dari masing-masing OPD di lingkungan Pemkab Blitar di Ruang Bappeda, Senin (3/4).

CSR merupakan sebuah strategi yang digunakan perusahaan untuk mengakomodasi kebutuhan dan kepentingan stakeholder-nya. Dana CSR bisa digunakan untuk pemeliharaan fasilitas umum, sumbangan untuk membangun desa/fasilitas

masyarakat. Kepala Bappeda Kabupaten Blitar Jumali mengatakan, dengan melihat jumlah OPD di lingkungan Pemkab Blitar sebanyak 44 lembaga jika hanya mengandalkan anggaran dari APBD pasti tidak akan cukup dalam memenuhi kegiatan wajibnya.

“Maka dari itu, kita semua membutuhkan kolaborasi antar-lapisan supaya seluruh kegiatan yang sudah masuk di rencana kerja tahunan bisa berjalan dan bermanfaat bagi masyarakat luas,” ucapnya.

Menurut Jumali, masih banyak peluang yang bisa dimanfaatkan bersama guna meng-cover dana kegiatan di OPD yang belum mendapat suplai dari APBD. Dengan cara menyampaikan usulan yang melalui anggaran APBN, APBD provinsi maupun CSR dari perusahaan.

“Namun kita semuanya harus kompak, jangan berjalan sendiri justru bisa menghambat roda pe-

JEMBER-LUMAJANG

merintahan. Adanya rapat koordinasi ini, Bappeda berusaha untuk menampung segala usulan dari masing-masing OPD,” jelasnya. Lanjut Jumali, apabila semua usulan sudah tertampung di suatu wadah maka tugas Bappeda akan mencarikan CSR kepada perusahaan-perusahaan yang berdomisili maupun beroperasi di tingkat lokal, provinsi dan nasional. “Dari situlah, kami akan menggelar acara bersama mereka sekaligus menawarkan beberapa usulan-usulan OPD kepada pihak perusahaan. Jadi nanti langsung kita fokuskan, kegiatan OPD mana yang dapat support dari CSR perusahaan,” imbuhnya.

Terakhir, Jumali berharap, dengan diselenggarakannya rapat koordinasi ini dapat memantik semangat ASN agar tetap solid membangun Kabupaten Blitar yang mandiri, maju dan sejahtera. (adv/nus/zan/lis)

Gubernur Khofifah

Apresiasi Kepala Kantor

Pertanahan Jember

Jember, Memorandum

Gubernur Jawa Timur

Khofifah Indar Parawansa

mengapresiasi langkah Kepala

Kantor Pertanahan (Kakantah)

Jember Akhyar Tarfi, yang berinovasi menyelesaikan

ratusan sertifikat wakaf

tempat-tempat ibadah dan menuntaskan sengketa ahli waris selama 30 tahun.

“Alhamdulillah

penyerahan sertipikat wakaf

tadi malam kepada Nazhir

Yayasan Riyadhus Shalihin, ahli waris Habib Soleh Tanggul oleh Bu Gubernur berjalan lancar,” kata Akhyar Tarfi, Senin (10/4).

Menurut Akhyar Tarfi, konflik antar-ahli waris selama 30 tahun lahan masjid dan makam Alm Habib Sholeh

salah satu tokoh ulama

keturunan Nabi Muhammad SAW yang sangat kharismatik di Jember yang sering diziarahi oleh para petinggi pejabat, terselesaikan.

“Penyerahan sertifikat wakaf atas nama Syarifah Khotijah binti Habib Sholeh Tanggul, oleh gubernur dan disaksikan oleh Bapak Bupati, forkopimda dan tokoh ulama serta masyarakat Jember,” terang putra asli Aceh itu. Tanah wakaf ini sudah sangat lama disengketakan oleh para ahli waris (± 30 Tahun), namun bisa selesai dengan mediasi yang diinisiasi bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Jember dan Badan Wakaf Indonesia (BWI) Kemenag Jember.

Penyerahan 2 sertipikat Wakaf Tanah kepada Nadzir Yayasan Riyadus Sholihin yang digunakan untuk Masjid dan Makam Habib Sholeh Tanggul.

“Para ahli waris sangat berbahagia bisa mendapatkan sertipikat wakaf dari BPN

Jember, yang diserahkan langsung oleh Bu Gubernur Khofifah Indar Parawansa,” pungkas Akhyar Tarfi

Sementara, Mardi Siswoyo, Kepala sub Bagian tata usaha Kantor Pertanahan ATR BPN

Jember menambahkan, penyelesaian sertipikat Wakaf tempat ibadah umat Islam yang menjadi konsen diluar pengerjaan PTSL dari target 100 sertipikat ditahun anggaran 2023 membeludak menjadi 670 pengajuan. (adv/edy/lis)

lagi.

SELASA PAHING , 11 APRIL 2023 HALAMAN 14 memorandum.co.id memorandumredaksi@gmail.com memorandum MemorandumTV & Memorandum Online memorandum memorandumonline & memorandumredaksi KEPALA BIRO: M YUNUS WARTAWAN: Fauzan Setyo Adi Nugroho, moch Arifin ALAMAT: Jalan Suryat no.5 Lingkungan Ngrebo, Kelurahan Gedog, Kecamatan Sananwetan, Kota blitar. NO. HP: 081231800884
KEPALA BIRO: EDY WINARKO WARTAWAN: Agus sucipto (Lumajang). PEMASARAN atau IKLAN: Ahmad Sidik. ALAMAT: dr Sutomo V/110, Kepatihan, Kaliwates, Jember. NO. HP: 085335103739
Wacana Giat OPD Didanai CSR
Kepala Bappeda Kabupaten Blitar Jumali memberikan pengarahan kepada peserta rapat. Pemkot Blitar, Polres Blitar Kota, PCNU Kota Blitar, Pagar Nusa, GP Ansor dan Banser Kota Blitar rapat koordinasi terkait aktivitas tempat hiburan di bulan Ramadan.
P E N G U M U M A N (Tentang Sertipikat Hilang) No. 765 /35.09.100/IV/2023 No Nama Alamat Pemohon Hak Atas Tanah Jenis dan Nomor Hak NIB/Luas Terdaftar Atas Nama Tanggal Pembukuan/ Pengeluaran Letak Tanah a. Jalan b. Desa/Kelurahan c. Kecamatan Keterangan 1 Nama : NAJMUS SHOBAH IMANI Alamat : KH. Asyari Kel./Desa Kademangan Kecamatan : Bondowoso Kab./Kota : Bondowoso Hak Milik No. 275/Pakusari 00743/431 5m² NAJMUS SHOBAH IMANI 23-12-2002 a. –b. Pakusari c. Pakusari 1. Surat Keterangan Laporan Kehilangan No.SKTLKBS/925/XII/YAN.2.4./ 2022/SPKT/Polresta MalangKota/ Polda Jawa Timur 2. Surat Pernyataan Janji dibawah Sumpah tanggal 0504-2023 Dalam waktu 30 (tiga Puluh) hari sejak tanggalpengumuman ini, bagi mereka yang merasa keberatan dapat mengajukan keberatan-Keberatan Kepada kami dengan disertai bukti dan alasan yang kuat. Jika setelah 30 (tiga puluh) hari tidak ada lagi keberatan terhadap permohonan penggantian sertipikat tersebut diatas, maka sertipikat pengganti akan diterbitkan dan berlaku sah menurut hukum dan sertipikat yang dinyatakan hilang tidak berlaku
Kakantah Jember Akhyar Tarfi menyerahkan sertifikat wakaf atas nama Syarifah Khotijah binti Habib Sholeh Tanggul. Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa dan Kakantah Jember Akhyar Tarfi berfoto bersama usai penyerahan sertifikat wakaf.

PASURUAN RAYA

Ngantuk, Roda Tiga ditabrak Pikap

Pasuruan, Memorandum

Diduga ngantuk, membuat Hannan (43), warga Desa Sumurmati, Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo, yang mengendarai motor roda tiga, nopol N 6215 MZ mengalami lakalantas. Meski tidak ada korban jiwa, lakalantas tersebut membuat akses di Jalan Raya Sedarum, Kecamatan Nguling, Kabupaten Pasuruan, macet, Senin (10/4).

KBO Lantas Polres Pasuruan Kota Iptu Prasetyo mengatakan, kendaraan roda tiga dengan penum-

pang dibelakang pengemudi berjumlah dua orang tersebut berjalan dari arah barat di Jalan Raya Sedarum. Diduga

Pemuda Bulukandang Simpan Sabu di Bawah Kasur

Pasuruan, Memorandum

Niko Purwanto (27), Bulukandang Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, harus berurusan dengan polisi. Setelah kedapatan memakai dan mengedarkan sabu. Dari tangan terduga pelaku diamankan 2,61 gram sabu yang disimpan dibawa kasur.

Kasat Resnarkoba Polres Pasuruan AKP Slamet Wahyudi menjelaskan, terduga pelaku merupakan pemakai dan pengedar sabu. Terbukti saat ditangkap di rumahnya, polisi menemukan satu skrop alat hisap yang terbuat dari sedotan.

Niko ditangkap, Rabu (5/4) pagi. Kedatangan polisi berpakaian preman membuat terduga pelaku yang masih tertidur harus pasrah.

Berdasar laporan masyarakat, Satresnarkoba Polres Pasuruan menerjunkan anggotanya untuk melakukan penyelidikan. Setelah dilakukan penyelidikan lebih lanjut, kecurigaan polisi mengarah kepada terduga pelaku cukup kuat.

Polisi saat menggerebek di rumah teruga pelaku mendapati sabu seberat 2,61 gram disembunyikan dibawah kasur. Sabu itu dikemas dalam tiga bungkus kantong plastik. Selain itu, petugas juga menemukan alat hisap dan timbangan elektrik.

"Terduga pelaku merupakan pemakai dan pengedar. Saat ini masih kita lakukan penyidikan untuk kita kembangkan," jelas Kasat Resnarkoba.

Niko Purwanto kini sudah diamankan di Mapolres

Kota Pasuruan untuk dilakukan penyidikan. Dan dari tangan tersangka, polisi mengamankan 3 kantong plastik kecil berisi narkotika golongan I jenis sabu. Berat kotor masing-masing berukuran 1,10 gram, 1,03 gram, dan 0,48 gram. Sehingga jika ditotal berat sabu adalah 2,61 gram. Selain itu, petugas juga mengamankan 1 bandel plastik klip kosong, 1 buah skrop terbuat dari sedotan plastik, 1 unit timbangan elektrik. Atas perbuatannya, tersangka dijerat dengan pasal 114 ayat (1) atau pasal 112 ayat (1) UU RI nomor 35 tahun 2009 tentang narkotika. (kd/mh/day)

pengendaranya (Hannan. red) mengantuk sehingga membuat laju motor roda tiga tersebut oleng mengarah ke kanan.

Dari arah berlawanan mobil pikap dikendarai Santoso (45), warga Kecamatan Kapongan, Kabupaten Situbondo, terlihat tidak bisa menguasai laju. Sehingga menabrak bagian samping kendaraan roda tiga.

Setelah itu, pikap ditabrak dari belakang motor

Pasuruan, Memorandum Satlantas Polres Pasuruan lagi gencar-gencarnya memberantas pelanggaran lalulintas. Utamanya pelanggaran kendaraan roda dua (motor) selama bulan Ramadan. Mulai 23 Maret - 9 April 2023 atau sebelum pelaksanaan Operasi Ketupat Semeru 2023. Tercatat ada 116 motor yang berhasil diamankan. Jumlah itu didapat dari pelanggaran balap liar sebanyak 42 unit. Lalu kendaraan dengan knalpot brong atau racing sebanyak 51 unit, dan motor dengan ban atau roda yang tidak standar sebanyak 23 unit. ”Banyaknya keluhan serta informasi dari masyarakat perihal aksi balap liar. Kita membentuk tim khusus dalam penangananya dan akan terus melakukan penin-

nopol N 3388 ABM dikendarai Daffa Rachel Putra (20), warga Desa Nguling, Kecamatan Nguling. Kecelakaan membuat pengendara luka. Seperti Hannan, mengalami luka memar dan robek pada bagian lengan kanan dan kaki kanan. Akhmad Fadli (43), mengalami memar pada lengan kanan dan punggung, dan Masruri (50), mengalami luka robek pada bagian punggung bagian kiri.

Sementara itu, Daffa Rachel Putra luka memar pada lengan, kaki kiri dan kanan. Semua korban dievakuasi ke Puskesmas Nguling untuk mendapatkan perawatan medis. Sementara itu, kendaraan yang terlibat kecelakaan dievakuasi ke Poslantas Sedarum. "Korban mengalami luka dievakuasi ke Puskesmas Nguling untuk mendapatkan perawatan," jelas Iptu Prasetyo. (kd/mh/day)

Satlantas Amankan 116 Motor

dakan terhadap pelaku balap liar ini yang dapat mengganggu ketertiban umum, ” ujar Wakapolres Kompol Hendry Ferdinand Kennedy saat jumpa pers di lapangan Uji Praktek Sim Ananta Hira Polres Pasuruan, Senin (10/4). Dalam Jumpa Pers tersebut, ikut mendampingi Wakapolres adalah Kasat Lantas AKP Yudhi Anugrah Putra, Kasi Humas Ipda Bambang Sugeng Hariyadi, KBO Lantas, KRI, dan beberapa anggota Satlantas lainnya.

Kompol Hendry mengatakan selain merupakan tugas pokok kepolisian dalam menjaga ketertiban umum, pelaksanaan penindakan terhadap pelaku balap liar juga merupakan tindak lanjut dari keluhan masyarakat. Wakapolres akan melaku-

PENGUMUMAN (Penurunan Modal Setor)

Untuk memenuhi ketentuan Pasal 44 ayat (2) Undang-Undang No. 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas, PT. FORTUNA AGUNG MULIA, berkedudukan di Sidoarjo, telah sepakat untuk menurunkan modal setor perseroan, yang semula sebesar Rp.226.551.000.000,- menjadi sebesar Rp.215.000.000.000,Demikian berdasarkan Akta tanggal 10 April 2023 No.75, yang dibuat oleh MARGARETHA DYANAWATY, SH, Notaris di Surabaya. Pihak yang berkepentingan dapat mengajukan keberatan dalam jangka waktu 60 (enam puluh) hari setelah tanggal pengumuman ini, ke Kantor Perseroan dan Dir.Jen. AHU Kementerian Hukum dan HAM RI.

Hormat Kami Direksi

082343100735

STNK. SPD MOTOR

VARIO TAHUN 2021 WARNA HITAM. NOPOL: L-4893-EJ.

AN/ LUCKY ANDREA . DA/ GAYUNG

KEBONSARI VIII NO 11-15 SBY.

HILANG STNK. MOBIL TOYOTA AVANZA TAHUN 2019 WARNA SILVER MET. NOPOL: L-1006-ZO.

AN/ SANUSI. DA/ KR KLUMPRIK BARAT 14-11/BB 26 BALAS

KLUMPRIK WIYUNG SBY.

HILANG STNK. MOBIL SUZUKI

TAHUN 2013 WARNA ABU-ABU

METALIK. NOPOL: L-1770-XA. AN/

MIRA RETNASARI. DA/ JL JERUK GG TENGAH RT/ 05 RW 01 .

TEMPELAN/SB.153739.K/ SUWANTO/JL.DARMO INDAH.19.

SBY.

L.8530.AT/SB.121040.K/ PT.JULUWANGI TIRTA.W/JL.RAYA

TENGGILIS.92.SBY

kan penahanan terhadap sepeda motor yang terjaring untuk memberikan efek jera bagi pelanggar. Karena bisa jadi pelakunya kebanyakan masih remaja, kalangan pelajar atau mungkin anak dibawah umur. ”Para pelanggar yang mau mengambil motornya sehabis lebaran. Dan harap membawa segala kelengkapan kendaraannya. Baik itu kelengkapan yang kasat mata maupun berupa surat data kendaraan dan ijin mengemudi (SIM),” imbuhnya. Kasat Lantas Polres Pasuruan, AKP Yudhi Anugrah

Putra menambahkan akan melakukan pembinaan dan arahan kepada para pelanggar pada saat pengambilan unit motor. “Kami minta mereka untuk menandatangani surat pernyataan tidak mengulangi perbuatannya. Dan itu dihadapan para orang tua mereka. Kami beraharap para orang tua lebih memperhatikan dan mengawasi adik-adik kita ini. Sehingga tidak melakukan perbuatan melanggar ketertiban umum di jalan,” tutur Kasat Lantas. Dalam catatan Satlantas, pengamanan barang bukti

hasil penindakan pelanggaran Lalin dan Balap Liar ini didapat dari beberapa lokasi. Yakni, lokasi Jalan raya dusun Tudan, Pandaan. Jalan raya Depan RM Ikan Bakar Cianjur Pandaan. Lalu, Desa Lemahbang, Sukorejo, Desa Bakalan Wonorejo dan desa Sudan Kecamatan Wonorejo. Selanjutnya, pihak Satlantas setelah memeriksa semua kendaraan, ditemukan ada 7 kendaraan yang tidak sesuai atau tidak ditemukan dalam sistem Eri. Sistem yang diterapkan dalam Satlantas. “Selanjutnya akan diperlukan

untuk pengecekan dokumen kendaraan dan juga labvor kendaraan,” begitu bunyi dalam rilisnya. Petugas juga menemukan satu kendaraan dengan Nopol N 6024TDI atas nama Ali Kh. Kendaraan ini sudah dirubah bentuk dari type sesuai dokumen GI 160. Sedangkan fisik kendaraan menyerupai CB 100. Selanjutnya, mereka harus melengkapi administrasi tilang serta melimpahkan berkas dan barang bukti tilang ini ke Pengadilan Negeri Kabupaten Pasuruan. (mh/day)

L.9390.UG/SB.18677.K/PT.CAHAYA NEGRI/JL.SURABAYA. L.9347.UJ/SB.280904.K/ PT.SUMBER URIP SEJATI/ JL.MARGOMULYO.63.SBY.

L.8643.UM/SB.286020.K/ PT.SUMBER URIP SEJATI/ JL.MARGOMULYO.63.SBY.

TEMPELAN/SB.286211.K/ PT.SUMBER URIP SEJATI/ JL.MARGOMULYO.63.SBY.

L.8115.UT/SB.123555.K/ BINAMANDALA PRATAMA PERKASA/JL.SURABAYA. L.8817.UA/SB.277199.K/PT.SINAR INDO PRATAMA/JL.SURABAYA.

PAHING, 11 APRIL 2023
KEPALA BIRO: Muhammad Hidayat. WARTAWAN: Hari Mujianto. PEMASARAN/IKLAN: Roni - Maskur. ALAMAT: Desa Beji RT 02 RW 03 Kec. Beji Kabupaten Pasuruan. TELP: 08123511217. SELASA
HALAMAN 15 memorandum.co.id memorandumredaksi@gmail.com memorandum MemorandumTV & Memorandum Online memorandum memorandumonline & memorandumredaksi FOTO: MEMORANDUM/MH
Terduga pelaku dan barang bukti.
IKLAN
KEHILANGAN KEHILANGAN KEHILANGAN Hilang stnk spd motor honda beat L2302GA A/N: PT Mitra bisnis madani D/A: Margorejo indah XX/blok -D no 327 HILANG STNK. SPD MOTOR HONDA VARIO TAHUN 2014. NOPOL: L-4082-BX. AN/ EGA AMALIA SANI. DA./ SEMOLO WARU ELOK BLOK AJ/33 SBY. HILANG BPKB. SPD MOTOR HONDA TAHUN 2018 WARNA HITAM. NOPOL: W-4368-UQ. AN/ ABDUL AZIZ AL HAKIM. DA/ JL RAYA BHAYANGKARA NO 57 TAMAN SDA. B.9070.KBI/BKS.154927/PTGELORA JAYA PERSADA/JL.KP.CIBENING. RT.01/02.JAKARTA. BPKB. AG. 2252. OX. AN. HARYO. YOGO. KUSUMO. DS. SUKOHARJO. KEC. KARANGREJO. TULUNGAGUNG L.9772.UG/SB.219064.K/ PT.GAJAHMAD ANTARNIAGA/ JL.RAYA MASTRIP WARUGUNUNG.31.SBY. HILANG BPKB Motor Honda L-6852UC An Agustin Putri Kurniasari. Kupang Krajan IV/102A HILANG STNK. SPD MOTOR YAMAHA TAHUN 2013 WARNA MERAH. NOPOL: L-2697-SW. AN/ ASTRI ANDHIKA AYU CHINTAMI. DA/ RAYA WIYUNG BARU F/17 SURABAYA. HILANG STNK. SPD MOTOR YAMAHA TAHUN 2019 WARNA PUTIH. NOPOL: L-2303-BX. AN/ DAVI ARIZAL ALFIANTO . DA/ JL. SIMO TAMBAAN SEKOLAHAN 46 RT/RW 03/09 SUKOMANUNGGAL SBY. HILANG STNK. SPD MOTOR HONDA TAHUN 2009 WARNA HITAM. NOPOL: L-4926-VS. AN/ EDY SANTOSO. DA/ SIMO POMAHAN BARU 3/34-A RT/RW 02/05 SUKOMANUNGGAL SBY. HILANG STNK. SPD MOTOR HONDA TAHUN 2018 WARNA HITAM. NOPOL: L-6574-GL. AN/ HARI SISWANTO. DA/ SUKOMANUNGGAL 2/19 RT/ RW 02/02 SBY. HILANG BPKB. SPD MOTOR HONDA TAHUN 2018 WARNA PUTIH. NOPOL: L-3637-BN. AN/ SITI AISYAH. DA/ MEDOKAN AYU III BLOK B NO 9 RT/RW 9/08 RUNGKUT SBY.
PAS
KEHILANGAN
HILANG STNK HONDA BLADE 2010 W 4689 PK MOCHAMAD SYAFII 0895330033663 HILANG STNK NOPOL P 6468 JA NK. 7383 NS. 7383 AN. JESIKA PUTRI MAHARANI D/A JL. PATIMURA GG RAMBUTAN KALISAT JEMBER HILANG STNK NOPOL P 6442 HC NK. 8954 NS. 8739 AN. HARIONO D/A PERUM BUMI MANGLI PERMAI ED/18 KALIWATES JEMBER VIAGRA - CIALIS • Hammer of Thor • Titan Gel Levitra • Lintah Oil Papua • Procomil Spray • Vacum Penis No. Hp./WA: 081332906646 SIN-YE HARMONIS • Big Penis/Vimax • Kondom Silikon • Vibrator/Vagina • Maximum/Maxman • Perangsang DLL Jln. Pandegiling No. 332 SBY (depan SD Khadijah) KEUNTUNGAN: MAJIKAN MUSLIM TIDAK PERLU BISA BAHASA INGGRIS GAJI 6-7 JUTA RUPIAH MENDAPAT UANG SAKU SEBESAR 5 JUTA RUPIAH LOWONGAN KERJA KE SINGAPURA GRATIS TANPA BIAYA! PROSES CEPAT 1 BULAN TERBANG! HUBUNGI PT AHWA JL. PESANTREN BABAKAN, RT 009 RW 001 DESA NGENEP - KARANG PLOSO - MALANG Hubungi: • Pak Hesky: 0812-6827-7120 • Pak Abdi: 0812-1487-8888 Pengurus Lpngan/kpl security perusahaan expdisi. Max50thn. Domisili sby/sda. Hub: 081330994567. LOWONGAN KEHILANGAN KEHILANGAN Petok D No. 5807. Persil : 66.S.II. a.n. : Sandra Lina Marlina, Kel Bulak.H: 08123144965 PEMBERITAHUAN Terhitung mulai tanggal 01 April 2023 CV. PUTRA BEKTI dengan Akhta Notaris SHOFIAH AL KATIRI. SH Nomor 6. Tanggal 18 Oktober 2016 yang beralamatkan Jl.Wonosari Lor gg 2 No.8 Surabaya Dl BUBARKAN Surabaya, 10 April 2023 NURUL AINI DIJUAL Tanah luas 1959. m2. Sertifikat a/ n sendiri. Jl Trawas Raya.
hub
HONDA
harga 600 jt
HILANG
Hilang STNK Honda Scoopy Th.2022 L3675ABL an Arif Abdurrahman Jl. Karangrejo Sawah 13 No 7 Sby Hub. 085230713327 TEMPELAN/SB.156056.K/ PT.SUMBER URIP/JL.SURABAYA. HILANG STNK HONDA BEAT 2016 MERAH PUTIH W 2955 NB TEKAT SANTOSO 083857752880 HILANG BPKB HONDA BEAT 2019 W 2930 TP AMANAH DJEMADI 08533100924
HILANG STNK HONDA SCOPPY 2021 W 3920 NBE LAILIVASETYA 082143070857 HILANG BPKB TRUCK. MITSUBHISI: S-9181-UK. NK.MHMFE74P5AK027398. NS.4D34TF24117. AN. LILIL QOMARIYAH. D/a: DS. BANYUBANG RT/RW.01/04 KEC. SOLOKURO KAB.LAMONGAN
7 Kendaraan Tidak Ditemukan di Sistem Wakapolres Kompol Hendry Ferdinand didampingi Kasat Lantas AKP Yudhi Anugrah saat jumpa pers. Kondisi motor roda tiga rusak di lokasi kejadian.
FOTO: MEMORANDUM/KD FOTO: MEMORANDUM/KD
Wakapolres dan Kasatlantas juga menunjukkan knalpot brong.

KURANG lebih 14 abad yang lalu, Rasulullah SAW pernah pada sebuah fase kehidupan yang hari ini semua kaum muslimin dan kita semua meneladaninya. Pada fase kehidupan beliau yang paruh baya, beliau didaulat menjadi seorang Nabi yang mengemban mandat langsung dari Allah SWT untuk mengajak manusia pada saat itu kembali beriman kepada Allah SWT.

Bukan perkara mudah memang, meskipun sedari kecil “integritas” sang Nabi sudah tidak diragukan lagi karena kejujurannya dalam berdagang dan berinteraksi sosial dengan semua orang.

Namun yang terjadi saat sang Nabi menerima wahyu kenabian, orang–orang terdekatnya, keluarga beliau sendiri

Integritas

dan mayoritas masyarakat Makkah menolak dengan keras apa yang disampaikan oleh Nabi.

Tahun demi tahun berjalan, 13 tahun menjani masa dakwah di Kota Makkah menjadi sebuah tantangan tersendiri bagi Nabi dan para sahabat yang sudah beriman terlebih dahulu. Puncaknya adalah 3 tahun sebelum peristiwa hijrahnya Nabi ke Madinah. Nabi menjalani sebuah peristiwa Isra Mikraj yakni perjalanan Nabi dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsha dan dilanjutkan ke Sidrotul muntaha (langit ke tujuh) dalam waktu satu malam.

Semua orang tidak percaya, bahkan sempat para sahabat Nabi juga tidak percaya akan peristiwa yang dialami oleh sang Nabi

tersebut. Namun, Sang Nabi tetaplah Sang Nabi, beliau diturunkan ke muka bumi oleh Allah SWT dan dijaga integritasnya. Tidak lama setelah peristiwa tersebut Nabi dan para sahabat melakukan perjalanan ke Madinah untuk melakukan Hijrah.

Di Madinah inilah titik “breakthrough” dakwah

Nabi Muhammad, semakin banyak orang yang merasakan dampak kepemimpinan

Nabi, bahkan Madinah yang daerahnya terdiri dari komposisi warga yang heterogen bisa disatukan oleh “Integritas” yang dimiliki oleh sang Nabi.

Peristiwa demi peristiwa yang terjadi sepanjang 10 tahun dakwah, Nabi Muhammad SAW di Madinah telah menunjukan betapa beliau adalah sosok yang

benar-benar ber “intigritas” dalam menjalankan amanah kepemimpinan. Bahkan Kota Makkah yang dulunya menjadi tempat paling memusuhi dakwah beliaupun, pada akhirnya bisa ditaklukkan dengan seksama tanpa ada setetes darah yang tertumpah saat proses penaklukkannya. (*/lis)

Paket Sembako Tugu Tirta Jadi Magnet Pasar Murah Ramadan

Malang, Memorandum

Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang kembali menyemarakkan Pasar Murah Ramadan yang digelar Pemkot Malang, di halaman Gedung Kartini Kota Malang, Senin (10/4). Hanya dalam rentang waktu 2 jam, ratusan paket sembako yang dibanderol dengan harga ‘miring dan terjangkau’ langsung ludes terjual.

Sejak pukul 07.00, warga mendatangi lokasi kegiatan dan mengantre kupon pembelian di stan bazar Perumda Tugu Tirta. Ketika stan mulai dibuka, tak butuh waktu lama, paket sembako murah ini terbeli.

Wali Kota Malang Sutiaji meng-

apresiasi stan Perumda Tugu Tirta yang menjual paket sembako yang telah disubsidi sehingga harganya sangat terjangkau bagi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan bahan pokok pada bulan puasa Ramadan dan menjelang lebaran.

Orang nomor satu di jajaran

Pemkot Malang ini mengunjungi stan bazar Perumda Tugu Tirta bersama Ketua Tim Penggerak PKK Kota Malang Widayati Sutiaji. Bersamaan, menyapa dan berdialog serta menyerahkan paket sembako tersebut.

Direktur Utama Perumda Tugu Tirta Kota Malang M Nor Muhlas menyebutkan stand bazaar Perumda Tugu Tirta di Pasar Murah Ramadan ini untuk mendukung program Pemkot Malang dalam menjaga stabilitas ekonomi. “Semoga bermanfaat dan dapat membantu masyarakat,” tuturnya.

Kota Malang Gelar Pasar Murah Ramadan 2023

Keberadaan stand ini disambut hangat masyarakat yang sebelumnya telah antre dengan tertib. “Ini kesempatan yang tidak datang setiap hari. Jadi langsung kami sempatkan ke sini untuk belanja sembako dengan harga murah. Alhamdulilah masih kebagian,” tutur Kholifia, warga Kelurahan Bareng yang berbelanja langsung ke stan bazar Perumda Tugu Tirta Kota Malang.(*/ari/lis)

Wali Kota Malang Drs H Sutiaji didampingi Ketua TP PKK Kota Malang Widayati Sutiaji mengunjungi stan Perumda Tugu Tirta.

Stok Sembako Aman, Wali Kota Sutiaji Ajak Jaga Stabilitas Ekonomi

Malang, Memorandum

Ketersediaan dan keterjangkauan harga bahan pokok (bapok) di Kota Malang terpantau aman. Masyarakat diharapkan tetap menjaga stabilitas ekonomi dan melakukan pembelian bahan pokok sewajarnya, tidak perlu menimbun.

Harapan ini tersampaikan Wali

Kota Malang Drs H Sutiaji saat membuka Pasar Murah Ramadan yang digelar oleh Dinas Koperasi, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kota Malang, di halaman Gedung Kartini, Jalan Tangkuban Perahu, Kota Malang, Senin (10/4).

Wali Kota Malang menyampaikan pasar murah ini untuk meningkatkan daya beli masyarakat serta menjaga stabilitas perekonomian di Kota Malang menjelang Hari Raya Idulfitri 1444 H. Selain itu, untuk memberikan kepastian masyarakat terhadap ketersediaan bahan pokok.

“Kami berusaha semaksimal mungkin untuk berbagi, kita ajak semua yang ada di sini, berkat sinergi kita semua. Ini bentuk bagaimana daya beli masyarakat bisa terkendali dengan baik, menjaga stabilitas inflasi. Serta memastikan tidak usah ada takut, karena sembako masih terpenuhi dengan baik, keterse-

diaan masih cukup. Ini mudah-mudahan meringankan beban saudara-saudara kita,” terang Sutiaji. Wali Kota Sutiaji menjelaskan komoditas yang dijual di pasar murah ini telah disubsidi sehingga dapat meringakan beban masyarakat. “Bervariatif (nilainya, red), ada yang subsidi seribu, dua ribu, rerata lima sampai sepuluh ribu. Kecuali yang stan panci itu, subsidinya ratusan persen. Harga pancinya cuma sepuluh ribu, memang untuk berbagi,” katanya. Dengan ketersediaan bahan pokok yang cukup, Wali Kota Sutiaji mengharapkan masyarakat tidak perlu khawatir. “Tidak perlu ada panic buying. Seperti harga minyak juga masih terkontrol, harga beras, gula, telur, saat ini masih terpantau dengan baik. Setiap minggu kita adakan rapat berkaitan dengan pengendalian inflasi, ini agar negara dapat mengontrol fluktuasi harga. Pasar murah ini juga menjadi salah satu upaya,” urainya. Dukungan seluruh komponen masyarakat di Kota Malang sangat diperlukan untuk bersama-sama menjaga kestabilan ekonomi. “Komitmen di antara kita bahwa kemarin angka month to month inflasi kita cukup terkendali, dan kita termasuk terendah se-Jawa

Timur. Mudah-mudahan terus kita kuatkan, sehingga stabilitas inflasi kita bagus. Dan ini semua berkat kontribusi panjenengan semua,” ujar Sutiaji mengapresiasi.

Sementara itu, Kepala Diskopindag Kota Malang Eko Sri Yuliadi menyebutkan kegiatan Pasar Murah Ramadan ini digelar untuk mengendalikan inflasi di Kota Malang. “Kegiatan ini untuk menjaga stabilitas harga bahan pokok, dan memenuhi kebutuhan masyarakat Kota Malang menyambut Hari Raya Idulfitri, dan meningkatkan daya beli masyarakat di masa pemulihan pandemi Covid-19,” jelasnya. Pasar Murah Ramadan ini digelar satu hari dengan melibatkan 47 stan dari berbagai instansi dan perangkat daerah. Antara lain, Bank Indonesia (BI), Otorias Jasa Keuangan (OJK), Bank Jatim, PKK Kota Malang, perusahaan swasta, Dispangtan Kota Malang, maupun Disporapar Kota Malang untuk stand ekonomi kreatif dan UMKM.

Masyarakat cukup antusias dengan dibukanya pasar murah ini. Mereka rela antre di stand yang menyediakan kebutuhan bulan puasa Ramadan dan Hari Raya Idulfitri. Seperti, stand panci murah milik TP

PKK Kota Malang, stand sembako, stan sayur mayur serta produk

UMKM se Kota Malang. Di area ini juga tersedia stan penukaran uang oleh Bank Indonesia. Turut hadir dalam pembukaan Pasar Murah Ramadan, Wakil Wali Kota Malang Ir H Sofyan Edi Jarwo-

ko, Kepala Perwakilan BI Malang Samsun Hadi, Kepala OJK Malang Sugiarto Kasmuri, Ketua TP PKK Kota Malang Widayati Sutiaji, Ketua

I TP PKK Kota Malang Elly Sofyan Edi, dan Ketua Dharma Wanita Kota Malang Yuni Erik Setyo. (adv/hms/ edr/ari/lis)

SELASA PAHING, 11 APRIL 2023 AREMA memorandum.co.id memorandumredaksi@gmail.com memorandum MemorandumTV & Memorandum Online memorandum memorandumonline & memorandumredaksi
KEPALA BIRO: M Ariful Huda. WARTAWAN: Edi Riawan, Mistiani, Ahmad Tauhid. PEMASARAN: Arif Suherman. TELP: 081334176539.
16
HALAMAN
drh Puguh Wiji Pamungkas MM Presiden Nusantara Gilang Gemilang Founder RSU Wajak Husada Wawali Kota Malang, Wali Kota Malang dan Kepala OJK Malang mengharapkan produk jajanan semakin menggeliat menjelang lebaran. Wali Kota Malang Drs H Sutiaji menyampaikan ketersediaan dan keterjangkauan harga bahan pokok tergolong aman. Wali Kota Malang Drs H Sutiaji bersama Wawali Kota Malang Ir H Sofyan Edi Jarwoko didampingi Ketua TP PKK Kota Malang Widayati Sutiaji dan Ketua I TP PKK Kota Malang Elly Sofyan Edi menyemangati pelaku UMKM.
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.