
1 minute read
THE HIDDEN GEM
from STRATIME VOLUME 2
GEOWISATA
THE HIDDEN GEM
Advertisement
Oleh : RISANGGENI IMANITAQWA
Karena dari letak Negara Indonesia ini secara geogras sangat istimewa. Wilayah Indonesia berada diantara tiga lempeng benua besar, yaitu lempeng Pasik, lempeng Eurasia, dan lempeng Australia. Indonesia berada di dalam dua kawasan laut dangkal meliputi dari dangkalan sahul dan dangkalan sunda. Wilayah Negara Indonesia memiliki dua deretan pegunungan besar, yaitu pegunungan mediterania dan sirkum pasik.
Karena letaknya yang strategis, Indonesia memiliki kekayaan sumber daya alam yang sangat besar, terutama kekayaan alam non hayati berupa keanekaragaman fenomena geologi yang membentang dari Sabang sampai Merauke.
GEOWISATA
Pariwisata diajukan sebagai alternatif solusi pemanfaatan potensi dalam geologi secara ekonomis yang sedikit berbeda dari pemanfaatan aset-aset dari geologi sebelumnya, sebagai bahan tambang dan industri manufaktur. Kegiatan kepariwisataan memang banyak terkait dengan alam, terutama yang berkaitan dengan pengembangan atraksi wisata. Semua erat hubunngannya dengan masalah lingkungan yang alami yang tidak terlepas dari nuansa geologi, khususnya juga terkait dengan daya dukung lingkungan.
Geowisata dihadirkan sebagai sebuah solusi bagaimana memanfaatkan kekayaan geologi beserta dengan berbagai dinamikanya untuk kegiatan wisata dan ekonomi yang berwawasan lingkungan. Geowisata juga merupakan bentuk kegiatan pariwisata minat khusus yang fokus utamanya pada kenampakan geologis permukaan bumi maupun yang terkandung didalamnya dalam rangka mendorong pemahaman akan lingkungan hidup, alam dan budaya. Lebih lanjut sebagai bentuk apresiasi, dan kegiatan konservasi, serta memiliki kepedulian terhadap kelestarian kearifan lokal.
