Hal. 4
Hal. 8
Hal. 18
Tertibkan Taksi Gelap di KNIA
5 Nelayan Langkat Ditangkap Polisi Malaysia
REI Expo Sumut Sukses Lego 250 Rumah
Hal. 5
Hal. 9
Hal. 19
BNNP Sumut Test Urine Pegawai Kemenkumham
Sebut Pemecatan Sepihak, Fahri Hamzah Gugat PKS
Harga Gula Fluktuatif Petani Tebu Putus Asa
harianjurnalasia
@jurnalasiacom
+JurnalAsiaHarian
Selasa, 5 April 2016
HarianJurnalAsia
0852 9776 1000
info@jurnalasia.com
jurnalasia.com
(061) 663 5 664
Rp3.000 (Luar Kota + Ongkos Kirim)
Nomor 1.048 Tahun IV
Dua Pesawat Senggolan di Halim
Puluhan Penumpang Batik Air Nyaris Terbakar
Jurnal Asia | Ant: Sigid Kurniawan
KECELAKAAN BATIK AIR. Pesawat Batik Air dengan nomor registrasi PKLBS terparkir di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Senin (4/4) malam. Pesawat Batik Air rute Halim PerdanakusumaUjung Pandang registrasi PKLBS dengan nomor penerbangan ID 7703 yang akan melakukan take off bersenggolan dengan pesawat Trans Nusa hingga mengakibatkan beberapa kerusakan dan penerbangan tersebut dibatalkan, tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut.
Jakarta | Jurnal Asia Pesawat Batik Air dengan rute Halim Perdanakusuma Ujung Pandang, registrasi PKLBS, nomor penerbangan ID 7703 bersenggolan dengan pesawat Transnusa sesaat sebelum lepas landas. Peristiwa ini sontak membuat panik puluhan penumpang, karena sisi sayap pesawat patah lalu terbakar. Pesawat ini diketahui dijadwalkan terbang pada pukul 19.55 WIB, Senin (4/4). Saat sedang melaju di landasan pacu, pesawat TransNusa jenis ATR dengan nomor registrasi PKTNJ yang sedang ditarik juga berada di jalur landasan. Akibatnya, tabrakan kedua pesawat tidak terelakkan. Akibat tabrakan itu, sayap kiri pesawat Batik Air sempat terbakar dan penumpang segera dievakuasi lewat seluncuran darurat lewat bagian belakang pesawat. Seorang yang diduga penumpang pesawat Batik Air menceritakan detikdetik evakuasi itu. Dari penuturan penumpang tersebut, terdengar suara sirine dari pemadam kebakaran yang menuju ke pesawat Batik Air dan sayap pesawat masih terlihat dilalap api imbas dari tabrakan. Tidak butuh berapa lama, kendaraan damkar menyemprot cairan ke bagian sayap pesawat. “Allahu Akbar! Pesawat terbakar,” ujarnya. Beberapa penumpang juga terdengar sedang mencari sanak keluarganya. Tidak ada korban jiwa pada kecelakaan ini. Semua penumpang dan kru pesawat pesawat dapat dievakuasi dengan selamat. (Bersambung ke halaman 11) Indeks Saham Nama
UN Medan Diwarnai Kecurangan Plt Gubsu, Pejabat Pemko, Oknum DPR Langgar POS Medan | Jurnal Asia Pelaksanaan ujian nasional (UN) 2016 tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) dan sederajat 2016, di Sumatera Utara pada hari pertama, Senin (4/4) masih diwarnai indikasi kecurangan dan kendala teknis. Padahal untuk menjaga agar ujian yang diikuti 211.802 peserta itu berlangsung jujur dan aman, telah melibatkan sekira 25.624 pengawas ruang dan inspektorat Depdikbud. Penemuan indikasi kecurangan itu terungkap saat tim Ombudsman Perwakilan Sumut melakukan peninjauan pelaksanaan UN di SMA Negeri 2, Jalan Karangsari Medan dan mencurigai adanya kertas jawaban soal UN dari salah seorang siswa saat ujian berlangsung. Kepala Perwakilan Ombudsman Sumut, Abyadi Siregar memperlihatkan dua carik kertas kecil yang diduga kunci jawaban pendidikan Bahasa Indonesia. Pada kertas pertama kunci jawaban diketik secara rapi gunakan komputer. Sedangkan satu lagi hanya tulisan tangan gunakan pensil. “Memang pada saat itu, siswa tersebut belum menggunakan ker tas yang berisi jawaban, karena kita pergoki sedang membuka dom pet dan mengambil kunci jawaban tersebut,” ungkap Abyadi tentang hasil temuan salah seorang anggotanya yang memantau dari luar ruangan dan meminta pengawas ruang untuk mengambil. Disebutkannya, saat temuan adanya kunci jawaban itu disaksikan dua panitia UN di sekolah. Namun
pihaknya mengaku tidak dapat memastikan dua carik kertas kecil itu merupakan kunci jawaban atau bukan. Kepala SMAN 2 Drs Sutrisno mengatakan, tidak ada penemuan kunci jawaban karena menurutnya memang tidak ada kunci jawaban yang beredar di sekolah itu. Apalagi penemuan tim Ombudsman itu tidak ada disampaikan kepada pihaknya. “Kami tidak mengetahui adanya temuan tersebut karena me yakini para siswa tidak mela kukan kecurangan. Sebab kami mengajarkan anakanak untuk jujur, apalagi mereka sudah dipersiapkan menghadapi UN melalui bimbingan, jadi kami yakin tidak ada kecurangan di sini,” kata Sutrisno. Server Error Sementara itu pelaksanaan UN di SMAN 1 yang menjadi satusatunya SMA di Medan yang menjalankan UN berbasis komputer (UNBK) sempat mengalami kendala teknis. Pasal nya, ada satu ruangan yang server komputer error sebelum pelaksanaan ujian, panitia langsung menghubungi
%
4850,176
6,990
0,140
Shanghai
3,009.53
5.61
0.19
16,123.27
40.89
0.25
Hang Seng 20,498.92
277.78
1.34
EURO STOXX 2,970.74
17.46
0.59
S&P 500
2,072.44
0.34
0.02
Dowjones
17,793.84
1.09
0.01
4,913.17
1.37
0.03
Mata uang USD AUD EUR GBP HKD JPY MYR NOK NZD PGK SGD
Kurs 13,145.00 10,046.73 14,987.94 18,713.24 1,695.08 11,794.01 3,397.98 1,583.19 9,054.29 4,294.95 9,748.97
Tarif Angkutan Barang dan Peti Kemas Turun MK: Alat Berat Tak Perlu Lagi Uji Kir
Jurnal Asia | Hery Chaniago
SEJUMLAH siswa mengikuti Ujian Nasional (UN) 2016 dengan sistem manual di SMAN3 Medan, Senin (4/4). Sementara ada kunci jawaban UN ditemukan beredar di SMAN 2 Medan (inzet). petugas teknisi. Setelah ditangani selama sekitar satu jam, tepat jam 07.50 WIB server sudah bisa digunakan kembali, sehingga ujian bisa dilaksanakan di semua ruangan. Meskipun akibatnya siswa kehilangan 20 menit waktu ujian. Kepala Sekolah, Safrimi meng ungkapkan pihaknya langsung menghubungi petugas teknis untuk mengusahakan perbaikan dari server pusat, meski ada server cadangan. Disebutkan Safrimi, UNBK diikuti
575 peserta terdiri dari 536 siswa IPA dan 39 siswa IPS dengan meng gunakan lima ruangan yang masing masing berisi 38 komputer. Pelak sanaan ujian dibagi tiga sesi, pukul 07.3009.30 WIB, pukul 10.3012.30 WIB dan pukul 14.0016.00 WIB. Terkait hal ini, Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Medan Marasutan Siregar mengakui, bahwa sekolah SMA dan SMK di Medan belum siap untuk pelaksanaan UNBK. Hal tersebut ditengarai belum
mapannya pengadaan peralatan dan perlengkapan teknologi komputer di hampir seluruh sekolah yang ada di Medan sehingga untuk tahun ini untuk tingkat SMA hanya SMA Negeri 1 Medan yang melaksanakan UNBK atau Computer Based Test (CBT).”Selain itu ada 13 SMK seKota Medan juga melaksanakan UNBK tahun ini,” katanya usai melakukan peninjauan pelaksanaan UN di SMA Negeri 2 Medan. (Bersambung ke halaman 11)
Menteri ESDM Ultimatum PLN Sumut
Jurnal Asia | Ant: Septianda Perdana
(-/+)
Nikkei 225
Nasdaq
Krisis Listrik di Nias
PETUgAS PLN yang melakukan perawatan jaringan listrik. Sementara di Nias terjadi krisis listrik besarbesaran, mengakibatkan PLN harus mendatangkan belasan genset dari luar daerah Sumut.
IHSG
Kurs Tengah
Tutup
Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) meminta PT PLN (Persero) untuk cepat menangani pemadaman di Kepulauan Nias, Sumatera Utara. Pemadaman listrik yang terjadi di Nias, disebabkan oleh dua PLTD sewaannya yang memiliki kapasitas 2x10 Megawatt yang berada di Nias berhenti beroperasi. Kedua mesin PLTD itu terletak di Moawo 10 MW dan Idanoi 10 MW.
Menteri ESDM, Sudirman Said, berharap agar PT PLN cepat menangani pemadaman tersebut. Hal itu dilakukan agar menjaga kepercayaan publik dalam kualitas pelayanan. “ Ke p e r c a y a a n y a n g t e l a h diberikan oleh masyarakat harus dijaga dengan meningkatkan kua litas pelayanan. Inilah esensi dari public service” ungkap Sudirman dalam keterangan tertulisnya, di Jakarta, Senin (4/4). Sudirman juga meminta agar PT PLN untuk terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah dan berbagai pihak untuk mengantisipasi dan menyelesaikan setiap kendala kendala tersebut. Saat ini PLN tengah melakukan sejumlah upaya untuk mengatasi pemadaman yang berlangsung di
antaranya mengirimkan genset genset yang ada di seluruh Wilayah Sumut serta melakukan peminjaman genset dari Wilayah Sumatera Barat. Rencananya, genset yang dikirim ke Nias adalah 17 genset dengan total kapasitas 1,25 MVA. Genset tersebut diambil dari seluruh Area di Wilayah Sumut di antaranya dari Sibolga 6x50 kVa, Binjai 3x100 kVA, Pematang Siantar 1x100 kVA, Padang Sidimpuan 2x100 kVA + 50 kVA, Medan 1x100 kVA, Lubuk Pakam 1x100 kVA, Rantau Prapat 1x100 kVA. Di sisi lain, Sudirman juga me ngajak publik untuk memahami bahwa masih banyak masyarakat Indonesia, khususnya di pulau terluar dan terdepan serta Indonesia Timur yang belum menikmati listrik. (Bersambung ke halaman 11)
Jakarta | Jurnal Asia Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (Aptrindo) memutuskan penurunan tarif angkutan barang dan peti kemas di seluruh wilayah Indonesia sebesar 1,5%3%. Penurunan tarif tergantung dari jarak tempuh dan jenis armada pengangkutnya pasca turunnya harga bahan bakar minyak (BBM) jenis Solar mulai 1 April 2016. Keputusan penurunan tarif itu dilakukan setelah dilaksanakan perhitungan tarif oleh pengurus DPP Aptrindo yang melibatkan seluruh DPD Aptrindo yang dilaksanakan di Jakarta, Senin (4/4). Mulai 1 April 2016, pemerintah telah memutuskan harga BBM jenis Solar turun Rp500/liter dari sebelumnya Rp5.650/liter menjadi Rp5.150/liter. “Merespon penurunan BBM tersebut, Aptrindo telah sepakat tarif angkutan barang dan peti kemas di seluruh wilayah Indonesia turun maksimal 3% tergantung jenis armada dan jarak tempuhnya mulai saat ini,” ujar Ketua Umum DPP Aptrindo Gemilang Tarigan dalam jumpa pers di kantor DPP Aptrindo, Senin (4/4). Dia mengatakan mengacu kepada ketetapan pemerintah di atas, maka DPP Aptrindo memberikan acuan atau Kebijakan dalam hal penyesuain tarif angkutan barang yang efektif dengan mempertimbangan bahwa harga ban dan spare part tidak turun harganya dari akhir 2014 pada saat harga solar Rp7 500 per liter. (Bersambung ke halaman 11)
Sidang Korupsi Dana Bansos Provsu
Delapan Saksi Beri Keterangan Berbelit Medan | Jurnal Asia Jaksa Penuntut Umum (JPU) Rehulina Purba dan Ingan Malem menghadirkan 8 saksi, dalam sidang lanjutan kasus dugaan korupsi dana hibah dan bansos Tahun Anggaran (TA) 20122013. Kasusnya terkait dengan terdakwa mantan Kepala Badan Kesatuan Bangsa Politik dan Perlindungan Masyarakat (Kesbangpol dan Linmas) Provsu, Edfdy Syoian. Delapan saksi itu, yakni Mimin Indrayanti selaku Bendahara Biro Keuangan Sekretariat Daerah (Setda) Pemprovsu, Triyono Harta selaku petugas evaluasi APBD kabupaten/ kota, Zulkarnain Rangkuti selaku Sekretaris Kesbangpol dan Linmas Provsu serta Ahmad Firdaus Hutasuhut selaku Kabid Pimpinan Politik Dalam Negeri Kesbangpol dan Linmas Provsu. (Bersambung ke halaman 11)
Jurnal Asia | Hery Chaniago
STAf Kesbangpolinmas Sumut menjalani persidangan sebagai saksi terdakwa Eddy Soian (kiri), di Pengadilan Negeri Medan, Kamis (17/3).