04 02 2014 sore

Page 1

www.harianjambi.com @harianjambi HarianJambi Telp : (0741) 5912188 (0741) 5912199 info@harianjambi.com

SELASA 04 MARET 2014

U N T U K

Eceran: Rp. 2.000,Langganan: Rp. 50.000,-

P E R U B A H A N Persoalkan Puskesmas Olak Kemang

De Rossi Diskors Tiga Laga Hal TOP SPORT, 9

Hal TANAH PILIH, 3

Adi Rozal Nakhodai Kerinci Murasman-Rahman Hadir, Liberty Sebut Adzan Pilihan Rakyat Adi Rozal dan Zainal Abidin akhirnya resmi menjadi Bupati dan Wakil Bupati Kerinci periode 2014-2019. Pelantikan langsung dilakukan Gubernur Jambi Hasan Basri Agus (HBA), Selasa (4/3) pagi di Gedung Nasional, Kota Sungaipenuh. SAPRIAL, Kerinci MELALUI rapat paripurna istimewa DPRD Kabupaten

Kerinci yang dipimpin langsung Ketua DPRD Kabupaten

Kerinci Liberty, pada akhirnya pasangan Adi Rozal-Zainal Abidin (Adzan) resmi menjadi Bupati-Wakil Bupati Kerinci menggantikan Murasman dan M Rahman. Acara yang dihadiri para kepala daerah di Provinsi Jambi dan ribuan masyarakat di Lapangan Merdeka, berlangsung sukses. Acara tersebut juga di baca Adi Rozal hal 4

Elsa Dela

Mastuhi

KASUS HAKIM

Hari Ini Putusan Hakim Selingkuh JAKARTA - Mahkamah Agung (MA) dan Komisi Yudisial (KY) melalui Majelis Kehormatan Hakim (MKH) akan mengadili sepasang hakim yang diduga melakukan selingkuh, yakni Hakim Pengadilan Negeri (PN) Tebo Elsa Dela dan Hakim Pengadilan Agama (PA) Tebo Mastuhi. Humas MA dalam undangannya, menyebutkan Hakim Elsa Dela diadili MKH di Jakarta ukul 13.00 WIB. Kasus perselingkuhan dua hakim ini muncul setelah HR, suami dari Hakim Elsa Dela, melaporkan perselingkuhan istrinya baca Hari Ini hal 4

SAPRIAL/HARIAN JAMBI

DILANTIK: Gubernur Jambi Hasan Basri Agus saat melantik Adi Rozal dan Zainal Abidin sebagai bupati dan wakil bupati Kerinci periode 2014-2019, Selasa (4/3).

HIBURAN

Merasa Sejuk di Hagia Sofia JAKARTA - Acha Septriasa, pemeran Hanum dalam film berjudul 99 Cahaya Di Langit Eropa, mengaku merasa sejuk ketika berada dalam Museum Hagia Sophia dan Masjid Biru (Blue Mosque) di Istanbul, Turki. “Ketika masuk Hagia Sophia dan Blue Mosque rasanya sejuk,” kata Acha. Artis kelahiran Jakarta 25 tahun lalu ini mengaku mendapat pengalaman berbeda saat masuk ke

Acha Septriasa

dalam Mezquita, masjid yang kini menjadi gereja di Cordoba, Spanyol. “Masuk ke Mezqueta justru seperti terasa panas,” ujar dia. Ia menyayangkan kondisi sisasisa peninggalan Islam dalam masjid yang kini merupakan gereja tersebut, termasuk kondisi kaligrafi pada dinding bangunan yang sengaja dirusak. Begitu pula nasib peninggalan berbau Islam lainnya yang disingkirkan. baca Merasa hal 4

Satu Menit Menentukan Nasib Bangsa 5 Tahun

Menjadi Pemilih yang Cerdas Pemilu adalah momentum perubahan bagi bangsa ini. Sejumlah lembaga independen, agama, organisasi kemasyarakatan mengajak masyarakat untuk menjadi pemilih yang cerdas. Sebab, hanya dalam waktu satu menit, pemilih di Tempat Pemungutan Suara (TPS) menentukan nasib bangsa 5 tahun. Rosenman M, Jambi KONFERENSI Wali Gereja Indonesia mengajak kita semua menjadi pemilih yang cerdas. Kita sedang bersiap diri menyambut pemilu legislatif untuk memilih anggota DPR, DPD, dan DPRD pada 9 April 2014. Sebagai negara yang menga-

BACA BESOK

Edisi Khusus

Hal 13-19 nut sistem demokrasi, pemilu menjadi peristiwa penting dan

strategis sebagai kesempatan memilih calon anggota legislatif (caleg) dan perwakilan daerah yang akan menjadi wakil rakyat. Karena itu, KWI berusaha menegaskan agar kita bisa menjadi pemilih yang cerdas. Sebelumnya CEPP (Center For Election and Political Party) Unilink Provinsi Jambi sebagai lembaga kajian politik, dan bekerjasama dengan Kesbangpol Provinsi Jambi juga membuka mata pemilih pemula soal pentingnya politik dalam Negara demokrasi. CEPP Provinsi Jambi mengadakan Rock the Vote yang baca Menjadi hal 4

SELAMAT SORE

Menunggu Sentuhan Adi Rozal

A

DI Rozal akhirnya resmi menjadi Bupati Kerinci periode 2014-2019. Sentuhan tangan dingin mantan Wakil Walikota Padang Panjang, Provinsi Sumatera Barat kini ditunggu masyarakat Bumi Sakti Alam Kerinci. Tugas berat Adi Rozal dan Zainal Abidin pertama harus menciptakan kondisi yang aman dan kondusif. Asalannya, gesekan jelang pelantikan pasca keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) banyak hal-hal negatif yang terjadi di Kabupaten Kerinci, mulai dari peristiwa berdarah hingga kebakaran. Sikap untuk mengakomodir dan menciptakan suasana yang kondusif itu hanya butuh komunikasi. Jika memang komunikasi kurang dibangun, maka imbaskan terhadap program pembangunan yang nantinya akan dijalankan oleh bupati-wakil bupati yang baru. Kini, masyarakat menunggu realiasi visi misi Adi Rozal dan Zainal Abidin saat kampanye. Secara konsep pembangunan, mungkin Adi Rozal sudah memiliki pengalaman saat menjabat di kampung orang. Hendaknya juga akan mengantarkan kemajuan di tanah sakti untuk lima tahun ke depan. Dengan bermodalkan pengalaman, semoga pasangan yang diusung Partai Demokrat dan Gerindra ini tak menyia-nyiakan setumpuk harapan menuju perubahan Kerinci yang lebih baik. Tugas berat memang sudah berada di depan mata, namun tangan dingin sang doktor yang berkolaborasi dengan tokoh muda ini wajib mengantarkan Kerinci mampu bersaing dan hadir di mata dunia. Seperti yang pernah diucapkan Adi Rozal sehari sebelum dirinya dilantik, di mana arah pembangunan Kerinci ke depan difokuskan ke beberapa pembangunan. Karinci adalah daerah agraris, maka pertanian tetap menjadi arah pembangunan Kerinci. Selain itu, SDM, pembangunan agama, adat dan sosial juga harus jadi prioritas. Misalnya, janji Adi Rozal di mana pertanian tetap akan menjadi prioritas, karena memang masyarakat Kerinci umumnya adalah petani. Selain itu, sumber daya manusia juga akan menjadi arah pembangunan Kerinci ke depan. Bicara SDM, berarti sekolah harus bagus, aparatur harus ditingkatkan, gedung dan kualitas guru juga harus jadi prioritas pembangunan. Selain pertanian dan SDM, pembangunan agama, adat dan sosial juga akan menjadi prioritas pembangunan ke depan. Pembangunan agama, adat dan sosial akan menjadi arah pembangunan kita. Dulu saya saat turun ke masyarakat saya selalu sampaikan ada 6 R, yakni rumah ibadah dan isinya harus bagus, rumah sekolah, rumah tangga, rumah sakit, rumah adat, rumah kantor tetap lebih cepat dibangun. (*/che)


SCARLETT JOHANSSON

Belum Mau Menikah JAKARTA - Kabar bahagia datang dari Scarlett Johansson. Aktris berusia 29 tahun itu kini tengah mengandung anak pertamanya dengan sang tunangan, Romain Dauriac. Wah! Dilaporkan People Magazine, mantan istri Ryan Reynolds itu nampak bahagia saat tahu bahwa dirinya sedang hamil. Terlebih karena ini merupakan pengalaman pertamanya untuk jadi seorang ibu. “Aku sangat bahagia!” ujar Scarlett, dilansir Showbiz Spy, Selasa (4/3/2014). Tunangannya, Romain Dauriac adalah seorang jurnalis asal Perancis yang saat ini tengah membangun bisnis creative agency. Mengenai pria 31 tahun ini, Scarlett tak hanya menganggapScarlett Johansson nya sebagai tunangan, tetapi juga sahabat baik. Namun hingga saat ini, diakui pemeran film ‘Don Jon’ itu ia belum punya rencana untuk menikah. Sang aktris masih ingin menikmati kebebasan hubungan tanpa ikatan dengan sang kekasih. “Aku tidak ada rencana pernikahan. Bertunangan adalah saat bersantai dan momen untuk benar-benar menikmati waktu,” tandasnya. (dtk/ima)

SELEBRIT ELEBRITAS AS BIOSKOP HARI INI

TEATER 2

TEATER 1

2

TEATER 3

12:30

TEATER 4 12:40

12:00

14:45

12:20

14:50

14:20

17:00

15:30

17:10

16:30

19:20

18:10

19:25

19:10

21:40

20:50

21:35

21:15

WTC Batanghari

Luncurkan ‘Cinta Hidupku’

SITI BADRIAH

Eksis lewat ‘Terong Dicabein’

JAKARTA - Siti Liza masih merasa canggung menjadi pasangan Indra Brugman. Agar tidak canggung, Indra Brugman pun berusaha mengajak Siti bercanda. Sabtu lalu, Indra Brugman terlibat dalam pembuatan video klip penyanyi Siti Liza yang berjudul ‘Cinta Hidupku’. Tak tanggung-tanggung dalam penggarapan single-nya tersebut, Siti Liza harus berakting menjadi pasangan Indra Brugman. “Ini (video klipnya) tentang seseorang yang menemukan cinta dalam hidupnya,” cerita Siti Liza ditemui di sela-sela pembuatan video klip single ‘Cinta Hidupku’ di Kertanegara, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Sebagai penyanyi, Siti Liza meng-

JAKARTA - Belakangan ini, judul lagu-lagu dangdut sepertinya semakin nyeleneh saja. ‘Terong Dicabein’, lagu milik Siti Badriah salah satu contohnya. Pedes dong! Dalam istilah pergaulan sekarang, ‘Terong Dicabein’ adalah istilah remaja cowok yang berdandan ala perempuan. Namun, di lagu milik Siti, istilah tersebut diubah. “Jadi di sini itu aku jadi gadis paling cantik, dan ak suka sama brondong. Brondong itu juga suka sama aku,” ujarnya saat ditemui di Jakarta Timur, Senin malam. “Nah, terong itu si brondongnya, cabenya itu aku,” lanjut pelantun lagu ‘Brondong Tua’ itu. Hari itu, Siti melakoni syuting video klip lagu tersebut dan beberapa lagunya yang lain. Ia pun berharap tawaran manggungnya bertambah dengan adanya video klip l lagunya itu. “Ya mudah-mudahan saja dengan adanya v video klip, masyarakat makin berminat undang Siti baik on air maupun off air, jadi semoga lebih banyak l lagi job-nya,” tutur p perempuan yang k kini berusia 22 tah itu. hun (dtk/ i ima)

inginkan video klipn klipnya ny punya hasil semHidupku’ ini, purna. Untuk singlee ‘Cinta ‘ penyanyi yang suka dengan Siti Nurhaliza de kon itu pun mengusung konsep kerajaan seperti zaman baheula yang g dipercantik dengan dansa. Namun, karena baru ba aru bertemu beberapa me kali, Siti Liza masih m merasa canggung. Alhaha aru mencari cara untuk sil, Indra Brugman harus chemiist dengan Siti Liza. memunculkan chemistry “Karena akting-akt tin gitu sudah biasa, akting-akting sama aja sih. Kalau ha aru dekat-dekat emang harus dia agak canggung sebagai seeb pasangan. Tapi selalu dibikin rileks, aku ak selalu becandain, biar ada chemistry,” celetuk cce Indra. Demi mendapatkan ga gambar yang memuaskan, Indra harus mem mb membuat Siti nyaman beradu akting dengannya, dengannyya “Biar nggak terlalu tegang makannya say ya becanda-becandain saya aja,” lanjut Indra. “Sekarang single sudah sud da di radio-radio rilis. n aja a jalannya bagus,” Ya, mudah-mudahan tersen nyu (dtk/ima) harap Siti Liza tersenyum.

MEDA KAWU

Diajak Rio Febrian Kerja Bareng

Siti Badriah

VITALIA SESHA

Berencana Pindah Rumah JAKARTA - Model seksi Vitalia Sesha akhir-akhir ini cemas. Ia mengaku kepikiran untuk pindah tempat tinggal setelah apartemennya disalahgunakan oleh pembantunya. Keinginan Vitalia itu muncul setelah pacar pembantunya, Ujang Muslim tewas terjatuh dari unit apartemennya pada 18 Februari lalu. “Jadi pengen tinggal di rumah sama anak-anak,” kata Vitalia ditemui di Jl Kapt Tendean, Jakarta Selatan. Saat kejadian itu, Ujang kepergok saat berduaan dengan pembantu Vitalia. Kepergok sang tuan rumah, Ujang justru berusaha keluar lewat jendela dan ke-

SELASA, 04 Maret 2014 Edisi Sore

Vitalia Sesha

JAKARTA - Solois Rio Febrian mulai mengembangkan eksistensinya di dunia musik dengan mencoba membuat kompetisi bernyanyi yang dinamakan ‘Rio Febrian Sound Project’. Tidak sendiri, Rio Febrian menggandeng solois wanita lainnya, Meda Kawu. Tentunya bukan sebagai peserta ataupun juri, tapi Meda didaulat sebagai penampil yang memeriahkan debut ‘Rio Febrian Sound Project’. Bukan tanpa alasan, karakter penyanyi jebolan ‘Musikal Laskar Pelangi’ itu dirasa begitu berbeda dan berkualitas. “Gue seneng banget dibantu sama temen gue, Meda, yang baru keluarin album. Ya supaya cari warna baru, kasih orang lain kesempatan untuk berkarya, kasih sesuatu yang baru buat Indonesia,” ujarnya saat ditemui di acaranya di Kawasan Senayan, belum lama ini. “Meda dengan konsepnya sekarang, dengan karekter sendiri adalah satu permulaan yang baru. Dia sadar akan musikalitasnya,” tegas Rio lagi. Meda sendiri pun senang mendapatkan kesempatan berpartisipasi dalam acara ini. Terlebih lagi, Rio Febrian, adalah idolanya sejak lama. “Dari awal ditawarin sudah senang banget. Justru itu kelihatan kreatifnya, meminimalisir dana tapi hasilnya maksimal dan kreatif. Aku juga soalnya mau memperkenalkan warna baru kan,” tutur Meda sumringah. “Saya sudah mengidolakan Rio, kemarin langsung mau waktu ditanya mau ngisi apa nggak. Dia itu gomong aja sudah keren, karakter suaranya punya sendiri, baritonya itu keren banget,” puji Meda bertubi-tubi. Walaupun sedikit malu-malu, pelantun ‘Single People In the World’ itu pun sedikit banyak berharap bahwa suatu saat dirinya dan Rio Febrian dapat berkolaborasi. “Tentunya mau banget kolaborasi sama Rio (Febrian). Karena saya baru, jadi ingin juga bisa diterima,” tutup Meda. (dtk/ima)

mudian terjatuh dari lantai 22. “Karena aku syuting pulang malam atau pagi, nggak enak sama tetangga kalau tinggal di rumah. Makanya aku pilih apartemen,” ujar Vitalia soal alasannya tinggal di apartemen. Setelah kejadian itu, perempuan yang mengawali karier sebagai model majalah pria dewasa itu mengaku enggan memakai jasa sang asisten rumah tangganya itu. “Saya nggka pakai lagi. Kita ngeri, kalau nggak ada apa-apa dia bawa pacar gimana. Ini yang ketahuan. Yang nggak ketahuan kan jangan-jangan banyak,” jelasnya. (dtk/ima) Meda Kawu


Cuaca

SELASA, 04 Maret 2014 Edisi Sore

Hari Ini

04 Mar 2014 Jambi

3

BERAWAN SUMBER: BMKG JAMBI

NARKOBA

INSPIRING WORDS

Selidiki Uang Rp 81 Juta

Kemajuan meruerupakan kata yang ang merdu. Tetapi pi perubahanlah penggeraknya dan n perubahan mempunyai banyak ak musuh. Robert F. Kennedy

JADWAL SHALAT SUBUH DZUHUR ASHAR 04 : 41

12 : 11

15 : 37

MAGRIB

ISYA

18 : 18

19 : 32

SUMBER : Kementrian Agama Kantor Wilayah Provinsi Jambi

JAMBI – Penyidik reserse narkoba Polresta Jambi terus menyelidiki asal uang Rp 81 juta yang disita dari tersangka pengedar narkotika atas nama Febri Thona (26) dan Dodi Irawan (31). Hal tersebut dikatakan Kasat Narkoba Polresta Jambi Kompol Witry Hariyono saat dikonfirmasi Harian Jambi Selasa(4/2) tadi pagi. "Terkait uang Rp 81.025.000 yang kita amanakan dari tangan kedua tersangka saat ini kita selidiki. Apa hasil transaksi narkoba atau tidak," ucap Witry melalui telepon selulernya. Pada berita sebelumnya, Rabu (6/2) Satuan Reserse

Narkoba Polresta Jambi menangkap 2 orang yang diduga sebagai pengedar narkoba. Keduanya adalah Febri Putra Thona(26) warga Kelurahan Talangbakung Kecamatan Jambi Selatan dan Dodi Irawan(31) warga Jalan Melati, Kelurahan Legok Kecamatan Telanaipura Kota Jambi. Setelah lebih dulu menggelandang Febri Putra Tona dari kamar kosnya, tak berselang lama, berbekal keterangan Febri, polisi langsung menangkap Dodi. Pada saat itu, selain uang tunai Rp 81.025.000, polisi juga berhasil mengamankan 1 paket sabu sekitar 0,53 gram, 1 alat hisap sabu (bong), 1 kaca pirek,

ADRIANUS SUSANDRA, HARIAN JAMBI

INTEROGASI: Febri Thona dan Dosi Irawan saat diinterogasi terkait kepemilikan sabu 0,53 gram dan uang tunai Rp 81 juta.

1 kotak permen merek Pagoda merah hitam untuk menyimpan kristal haram tersebut. Selain

itu turut diamankan pula 2 unit Hp Samsung dan Nokia, 2 bungkus plastik klip ukuran

kecil, 1 buah tas warna cokelat merek Montblanc, 1 unit Hp Nokia.(ass)

Persoalkan Puskesmas Olak Kemang Massa Datangi Kantor Walikota Belasan orang Selasa pagi (4/2) melakukan aksi unjuk rasa di kantor Walikota Jambi, mereka menuntut penuntasan atas sejumlah permasalahan yang terjadi pada Puskesmas Olak Kemang. KENATA SYAPUTRA, Jambi MASSA yang datang dengan berbagai atribut menuding proyek pengerjaan Puskesmas Olak Kemang Kota Jambi dikerjakan asal jadi. Mereka juga menuding jika proyek tersebut sarat dengan kepentingan oknum tertentu termasuk Dinas Kesehatan Kota Jambi. "Kami minta Pemkot mencopot Polisman Sitangang dari jabatannya sebagai Kepala Dinas Kesehatan," cetus seorang pendemo bernama Raden Nazmi. Selain itu, massa juga menuntut agar walikota memanggil semua penangggung jawab pembangunan Puskesmas Olak kemang dalam hal ini PPK dan

PPTK, termasuk pihak kontraktor pembangunan. "Sebelum diresmikan kami juga minta Pemkot datang meninjau lokasi pembangunan puskesmas tersebut karena memang tidak sesuai dengan yang diharapkan oleh kita semua," kata seorang pendemo. Di samping itu mereka juga menyoroti soal tata administrasi serta kedisiplinan pegawai Puskesmas Olak Kemang yang diduga amburadul. "Pegawai puskesmas masuk dan apel pagi jam 7.30 WIB dan diberi toleransi hingga pukul 8.00 WIB. Bagi yang telat hanya didenda Rp 1.000, karena itu

hingga saat ini banya pegawai puskesmas yang datang terlambat," ungkap seorang pendemo. Meski sempat berorasi sekitar 2 jam, massa tidak dapat bertemu Walikota Jambi Sy Fasha. Mereka hanya disambut oleh Staf Ahli Walikota Yan Ismar. "Kita akan menindaklanjuti dan membicarakan masalah ini dengan walikota dan kita juga panggil Kadiskes secepatnya," jawab Yan di hadapan para pendemo.(*/sar) IKO/ HARIAN JAMBI

UNJUK RASA: Sejumlah massa yang berunjuk rasa di Kantor walikota Jambi. Mereka menuntut agar pemkot menuntaskan sejumlah persoalan di Puskesmas Olak Kemang.

PENDIDIKAN

Lulusan SMK Dinilai Prosfektif JAMBI - Dinas Pendidikan Provinsi Jambi optimis prospek lulusan atau tamatan SMK di provinsi Jambi cukup menjanjikan. Hal tersebut sebagaimana dikatakan oleh Kasi Sekolah Menengah Kejuruan Disdik Provinsi Mahmuddin ,Selasa (4/3). Menurutnya, SMK di Provinsi Jambi saat ini sudah jauh berkembang dan jauh lebih maju dari sebelumnya, "Karena prospek SMK saat ini berbasis kewirausahaan," sebutnya. Ia menjelaskan bahwa, setiap tahunnya jumlah sisi-

wa atau siswi yang mendaftarkan diri masuk ke SMK itu bertambah, menurutnya hal tersebut bisa dijadikan barometer betapa SMK sudah mampu mengimbangi keberadaan SMA. "Selama ini kan adik-adik kita lebih condong masuk SMA, namun sekarang dengan berkembangnya kemajuan, maka SMK juga menjadi salah satu pilihan favorit bagi siswa maupun siswi,"sebut Mahmuddiin. Oleh karena berbasis kewirausahaan, maka rata-rata tamatan SMK di Provinsi Jambi memiliki pekerjaan yang layak setelah me-

namatkan sekolahnya, dan selain mendapatkan pekerjaan, mereka juga dapat mengembangkan bakat, minat, dan potensi mereka di bidang wirausaha. Namun demikian ia meyakini jika prospek SMK ini akan lebih berkembang, karena tanggung jawab pengembangannya ada di masnig-masing pemerintah Kabupaten dan Kota. "Kita Dinas Provinsi ni, hanya sebagai perantara dan monitoring. Peran utamanya da pada masingmasing Pemerintah Kabupaten Kota." tandasnya. (fdl/sar)


4

SELASA, 04 Maret 2014 ¦ Edisi Sore Adi Rozal ------------------------------------------------------------ dari hal 1 hadiri bupati dan wakil bupati periode 2009-2014 Murasman-M Rahman. Dalam pembukaan rapat paripurna istimewa tersebut, Ketua DPRD Kabupaten Kerinci Liberty mengatakan, pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Kerinci merupakan bukti dari pelaksanaan pemilu secara langsung yang dilaksana dua putaran. Dia mengatakan bahwa pemilu kepala daerah diikuti oleh enam pasang calon. “Khusus dua kecamatan dilaksanakan di Siulakmukai dan Sitinjaulaut maka pemenangnya adalah pasangan Adi Rozal dan Zainal Abidin,” terang Liberty. Sementara, kesempatan itu, Sekwan DPRD Kabupaten Kerinci Zufran membacakan Surat Keputusan SK) Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi. “Mengesahkan dan member-

hentikan dengan hormat Bupati Kerinci Murasman disertai dengan ucapan terima kasih atas pengabdiannya selama menjabat,” kata Zufran saat membacakan SK Mendagri tersebut. Diketahui, SK Mendagri soal pengangkatan Adi Rozal ditandatangani pada tanggal 27 Februari 2014. “Saya atas nama Gubernur Jambi dengan melantik saudara Bupati dan Wakil Bupati Kerinci dengan resmi menjadi Bupati dan Wakil Bupati Kerinci,” ucap Gubernur HBA. Setelah membaca kata pelantikan, dilanjutkan dengan penandatanganan memori dilanjutkan disertai dengan serah terima jabatan dari Murasman ke Bupati Kerinci Adi Rozal. “Pemilihan kepala derah sangat penting dalam demokrasi dan sekaligus pembelajaran

politik bagi masyarakat. Dalam pembangunan bisa lebih baik sebagaimana visi dan misi,” sambung HBA lagi. Gubernur jambi mengatakan bahwa dalam kapasitas sebagai wakil kepala daerah, menyampaikan harapan kepada Adi Rozal-Zainal Abidin untuk melaksanakan tugas dengan baik. Hal ini untuk kemajuan Kabupaten Kerinci menjadi lebihj baik Sementara, Ketua DPRD Kabupaten Kerinci Liberty menyampaikan ucapan terima kasih kepada Gubernur Jambi HBA atas nama Mendagri yang sudah melantikan Bupati dan Wakil Bupati Kerinci hasil pilihan rakyat. “Saya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Gubernur HBA di mana telah melantik bupati-wakil bupati hasil pilihan rakyat,” tandasnya. (*/che)

Hari Ini -------------------------------------------------------------- dari hal 1 dengan Hakim Mastuhi ke Pengadilan Tinggi Jambi. Perbuatan ini dilaporkan HR setelah dirinya memergoki istrinya telah dengan hakim Pengadilan Agama Tebo pada Sabtu 30 November 2013. Atas laporan tersebut, Pengadilan Jambi langsung menindaklanjuti laporan HR dengan menarik Hakim Elsa Dela ke ke pengadilan tinggi dan meneruskan kasus inni ke Badan Pengawas (Bawas) MA. Namun, Bawas MA menyerahkan kasus inni ke Komisi Yudisial untuk menindaklanjuti dan KY merekomendasikan keduanya dibawa ke MKH dengan sanksi berat pemecatan. Sebelumnya, KY mengirim tim investigasi untuk menelusuri laporan perselingkuhan hakim Elsa Dela dengan Mastuhi. KY sudah mendapat keterangan dari pelapor yang juga merupakan suami Elsa Dela. Untuk selanjutnya, KY akan memanggil hakim terlapor untuk mengklarifikasi benar tidaknya dugaan perselingkuhan. Namun, kata Imam, pemanggilan akan dilakukan

setelah tim investigasi selesai melakukan pemeriksaan terhadap para saksi. Terhadap kasus ini, Bawas MA menyatakan menyerahkan pemeriksaan kepada KY karena tergolong perilaku murni. Imam mengatakan MA lebih berwenang mengurusi hal-hal pengawasan terkait teknis yudisial. Diketahui, perselingkuhan antara Elsa Dela, hakim di Pengadilan Negeri Muaratebo dengan hakim Pengadilan Agama setempat, Mastuhi, terungkap dari laporan suami Elsa, Herman. Herman melaporkan istrinya ke sejumlah pihak, termasuk Pengadilan Tinggi Jambi pada Rabu (4/12) lalu. Herman menceritakan, perselingkuhan istrinya terungkap pada Sabtu (30/11) subuh. Saat itu, dia dalam perjalan dari Jambi ke Padang, lalu mampir di Muaratebo, tempat istrinya bertugas. Sampai di Muaratebo, dia mengontak istrinya melalui telepon, namun tidak dijawab. Saat mendatangi rumah dinas

yang selama ini ditempati istrinya, suasana sepi. Semua lampu pun mati. Dia lalu ke luar dari kompleks itu. Tak lama, sekitar pukul 05.00 pagi itu, Herman melihat sepasang pria dan wanita melintas dengan sepeda motor Yamaha Mio biru yang belakangan diketahui adalah istrinya. Sempat kejar-kejaran dan cekcok, Mastuhi melarikan diri. Pagi itu juga, Herman melaporkan kasus itu ke pejabat PN Muaratebo. Herman dan Elsa dipanggil. Di hadapan pejabat PN, menurut Herman, Mastuhi dan Elsa mengaku berselingkuh dan sering berhubungan intim. Ironisnya, Mastuhi mengaku berhubungan badan dengan Elsa di salah satu ruangan di kantor PA Muaratebo. Elsa sudah ditarik ke PT Jambi dan diperiksa oleh Bawas. Mastuhi juga sudah dinonaktifkan sebagai hakim dan diperiksa oleh Bawas. Herman, yang dari pernikahan dengan Elsa Dela dikaruniai seorang anak, berharap laporan ini berujung pada pemecatan Elsa Dela dan Mastuhi. (ant/che)

Menjadi ------------------------------------------------------------- dari hal 1 bertemakan “pemilih cerdas” yang menghasilkan pemimpin berkualitas. Kemudian, rangkaian daripada kegiatan itu, diantaranya ialah kegiatan pendidikan pemilih muda Senin (3/3). Kegiatan yang diadakan di Kampoeng Radja Kecamatan Kotabaru Jambi, diikuti oleh lima ratus (500) mahasiswa dan pelajar tingkat sekolah Provinsi Jambi. Di samping itu, dalam pembelajaran dan pendidikan pemilih muda diharapkan akan lebih terangsang dan peka terhadap situasi persoalan pada kawula muda saat ini. Menjadikan pemilih muda yang cerdas, termasuk pentingnya pendidikan politik yang baik, dan. Direktur CEPP Unilink Provinsi Jambi, Asad Isma mengatakan, kegiatan itu guna membentuk pemilih pemula dan muda yang cerdas, dan tahu siapa yang harus dipilihnya nanti. Karena satu menit menentukan nasib bangsa 5 tahun ke depan. Sementara Tigor Sinaga berpendepat, gerakan golongan putih (golput) yang kini mulai muncul ke permukaan, hal itu harus dihindari. Karena sikap golput bukan cerminan dari hidup berdemokrasi yang baik. “Kita ajak seluruh rakyat yang memiliki hak pilih untuk datang ke TPS 9 April 2014 mendatang. Karena hanya butuh waktu kurang lebih 1 menit di bilik suara, akan menentukan nasib bangsa 5 tahun ke depan. Jadilah pemilih yang cerdas demi masa depan bangsa,” ujarnya. Benny Susetyo, seorang Budayawan dalam tulisannya di SINAR HARAPAN, edisi 26 Februari 2014) menuliskan, sebagai negara yang menganut sistem demokrasi, pemilu menjadi peristiwa penting dan strategis sebagai kesempatan memilih calon anggota legislatif (caleg) dan perwakilan daerah yang akan menjadi wakil rakyat. Karena itu, KWI berusaha menegaskan agar kita bisa menjadi pemilih yang cerdas. Pemilu sebagai sarana bagi rakyat untuk menentukan elite-elite politik yang duduk mewakili kepentingan rakyat. Sepanjang reformasi kita bisa menilai secara singkat kualitas para wakil rakyat yang terpilih sering kali tidak sebanding dengan harapan rakyat.

Sesudah terpilih, umumnya mereka “melupakan” rakyatnya dan hanya mengejar kepentingan pribadi dan golongannya.

Jangan Menyerah Namun, kita tidak boleh menyerah. Hanya dalam pemilu lah sebagai sarana demokrasi bagi kita untuk mendapatkan wakil-wakil rakyat yang berkualitas. Menjadi pemilih yang cerdas berarti mensyaratkan rakyat untuk terbuka dan cerdas, tidak tergiur tipuantipuan kampanye, apalagi iming-iming politik uang. Jangan pesimistis dan menyerah karena dengan ikut memilih berarti Anda ambil bagian dalam menentukan arah perjalanan bangsa ke depan. Penting disadari bagi para pemilih untuk tidak saja datang dan memberikan suara, melainkan menentukan pilihannya dengan cerdas dan sesuai hati nurani. Masyarakat seharusnya jangan asal menggunakan hak pilih, apalagi sekadar ikut-ikutan. Siapa pun calon dan partai apa pun pilihan yang diyakini, hendaknya dipilih dengan keyakinan calon tersebut dan partainya akan mewakili rakyat dengan berjuang bersama seluruh komponen masyarakat mewujudkan cita-cita bersama bangsa Indonesia. Pertanyaannya adalah caleg macam apa yang mesti dipilih dan partai mana yang mesti menjadi pilihan kita. Masih banyak calon wakil rakyat yang memiliki idealisme untuk bersungguh-sungguh memperjuangkan kepentingan bangsa ini. Kita harus terbuka, menggunakan mata hati untuk sejujur-jujurnya dan sejernihnya agar pemilu bisa menghasilkan para elite yang berkualitas baik. Sementara, Ketua Umum Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia(PGI), Pdt Andreas A Yewangoe dalam surat terbukanya mengajak umat Kristiani di Indonesia, untuk “Tolak Politik Uang, Pilihlah dengan Hati Nurani dan Jangan Golput”! Tahun 2014 adalah Tahun Politik, sebab pada tahun ini akan berlangsung 2 (dua) Pemilihan Umum (Pemilu), yaitu Pemilu Legislatif untuk memilih Anggota DPR, DPD dan DPRD pada 9 April 2014 dan Pemilu Presiden pada 9

Juli 2014. Hasil kedua Pemilu tersebut akan mengganti seluruh anggota parlemen dan mengganti Presiden dan Wakil Presiden kita. Dalam menyambut dua peristiwa penting itu, maka ruang publik kita selama tahun ini akan diisi oleh berbagai wacana dan informasi politik untuk mewarnai dan memaknai pelaksanaan Pemilu 2014 ini. Tentu ada wacana dan informasi yang membangun dan mencerdaskan, namun ada juga yang bersifat pembodohan dan penggiringan opini. Karena itu, sebagai warga negara, kita perlu lebih hati-hati dan cermat dalam mencerna semua itu agar kita tidak terjerumus dalam pemaknaan yang keliru tentang Pemilu. Kita hendaknya tidak mudah terpengaruh oleh bujuk rayu dan pencitraan yang makin masif menghampiri kita. Dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, Pemilu selalu menjadi peristiwa penting yang menarik bagi setiap warga negara. Pemilu juga selalu memiliki makna eksistensial bagi sebuah negara, sebab Pemilu adalah mekanisme pendelegasian kedaulatan rakyat kepada mereka yang hendak memegang kekuasaan di pemerintahan. Pemilu juga adalah mekanisme pergantian pemegang kekuasaan secara periodik dan tertib. Dan dalam konteks Indonesia yang majemuk, Pemilu juga menjadi penting sebagai mekanisme pemindahan berbagai macam perbedaan dan pertentangan kepentingan dari masyarakat ke dalam lembaga legislatif dan eksekutif untuk dibahas dan diputuskan secara terbuka dan beradab. Dalam pengertian ini maka Pemilu merupakan kanalisasi konflik dan perbedaan yang ada dalam masyarakat. Dengan demikian, Pemilu tidak hanya sekedar bahwa setiap warga negara akan secara langsung menyalurkan hak politiknya untuk menentukan para pimpinan negara, tapi juga menjadi momentum di mana rakyat menaruh harapan akan adanya perubahan dan perbaikan kehidupannya ke arah yang lebih baik. Bahkan Pemilu bisa menjadi alat kontrol dan kritik rakyat secara langsung bagi jalannya kekuasaan pemerintahan. (*/ che)

MUHAMMAD ADIMAJA/ANTARA

TUGAS BERAT: Kapolri Jenderal Pol Sutarman (kiri) menyalami Wakapolri baru Komjen Pol Badrodin Haiti (kanan) usai sertijab, Selasa (4/3) pagi.

SERTIJAB WAKAPOLRI

Diminta Selesaikan Konflik Sosial JAKARTA – Kapolri Jenderal Pol Sutarman melantik Komjen Pol Badrodin Haiti sebagai Wakapolri menggantikan Komjen Pol Oegroseno yang sudah memasuki masa pensiun pada 24 Februari 2014. Pelantikan dilaksanakan di Rupatama, Mabes Polri, Selasa, dan dihadiri oleh seluruh Kapolda, perwakilan Badan Narkotika Nasional, Komisi Kepolisian Nasional dan seluruh jajaran Polri. “Peran Wakapolri dibutuhkan untuk menetukan pola mengarahkan proses, baik manajerial maupun kepemimpinan Polri guna meningkatkan organisasi melalui visi yang telah ditetapkan,” kata Sutarman. Sutarman memerintahkan kepada Wakapolri baru Komjen Pol Badrodin untuk menyelesaikan konflik-konflik sosial di masyarakat yang menghambat pembangunan sosial, seperti kejahatan jalanan, penggunaan peledak dan senjata api hingga peredaran gelap narkotika serta terorisme. “Tuntutan masyarakat bukan hanya menindak, tetapi

diharapkan bagaimana agar kita bisa mencegah, sehingga tidak timbul kerugian dan korban gangguan kamtibmas,” tukasnya. Dia juga memerintahkan untuk menghadirkan anggota polisi di tengah-tengah masyarakat dan menciptakan transparansi serta akuntabilitas nyata dan peningkatan karakter untuk menjamin rasa aman. Sutarman juga menyoroti agar pelaksanaan grand strategy Polri 2005-2025, yakni membangun kepercayaan masyarakat, membangun kemitraan dan membangun organisasi bisa terus diwujudkan sebagai pedoman dan kebijakan untuk membangun organisasi yang unggul. “Bukan hanya teori dan konsep, tetapi dapat terlaksana secara optimal serta diperlukan evaluasi menyeluruh dan mendalam,” ujarnya. Dia juga memerintahkan pengamanan Pemilu 2014 yang dimulai 16 Maret mendatang dan berlangsung selama 224 hari. “Fokuskan pada pengamanan

Pemilu 2014, tahapan sudah dimulai dengan baik agar sampai hingga titik terjauh,” ucapnya. Jenderal Polisi bintang empat itu juga memerintahkan untuk mengevaluasi kinerja internal Polri memasuk rencana strategi gelombang III, 2013-2015. “Sesuai dengan tugas pokok sebagaimana yang diamantkan undang-undang dan perudangundangan lainnya, melalui serah terima jabatan berdasarkan pada manajemen sumber daya manusia, keberadaan pejabat baru diharapkan terus berpegang teguh memberikan pelayanan terbaik,” tandasnya. Sutarman juga berterima kasih kepada Komjen (Purn) Oegroseno atas kinerja selama mengabdi di kesatuan Bhayangkara tersebut, seperti program satu polisi satu desa, “quick respons” 110 serta teknologi dan informasi di tubuh Polri. “Saya menilai Komjen Oegroseno dan melaksanakan tugas dengan baik, tetapi kami masih memerlukan gagasan dan ide untuk kemajuan Polri,” katanya.

Penunjukkan Wakapolri berdasarkan surat Telegram Kapolri nomor ST/478/II/2014 tanggal 27 Februari 2014 bahwa Komjen Pol Drs Oegroseno SH Wakapolri dimutasikan sebagai Pejabat Hati Pelayanan Markas Polri dalam rangka pensiun, kemudian Komjen Pol Drs Badrodin Haiti Kabaharkam Polri diangkat dalam jabatan baru sebagai Wakapolri. Badrodin Haiti lahir Jember, Jawa Timur 24 Juli 1958 dan angkatan kepolisian 1982. Dia pernah menjabat Kapolda Sulawesi Tengah (2006-2008), Kepolda Sumatera Utara (20092010), Kapolda Jawa Timur (2010-2011), menjabat sebagai Kabaharkam Polri (2013-2014) dan Wakapolri mulai 1 Maret 2014. Sementara itu, Oegroseno yang merupakan Akpol 1978 dalam kariernya pernah menjabat Kapolda Sulawesi Tengah (20052006), Kapolda Sumatera Utara (2010-2011), Kepala Lembaga Pendidikan Polri (2011-2012), Kabaharkam Mabes Polri (20122013) dan Wakapolri (20132014). (ant/che)

KASUS DERMAGA

Azwar Tidak Urusi Dermaga Sabang Semasa Menjabat JAKARTA - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Azwar Abubakar mengaku tidak mengurusi proyek pembangunan dermaga Sabang di Nanggroe Aceh Darussalam dengan menggunakan dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Nasional 2006-2010. “Saya jadi pelaksana tugas Gubenur Aceh, tapi wewenang penuh setelah tsunami, kirakira minggu pertama 2005, saya diangkat dengan wewenang penuh. Jadi demikian, otomatis menjadi dewan kawasan Sabang ketuanya gubernur, anggotanya walikota Banda Aceh dan Bupati Aceh Besar. Tapi saat tsunami kita tidak urus karena sibuk. Lima enam bulan tidak mengurus Sabang,” kata Azwar seusai diperiksa KPK, Selasa (4/3) pagi. Azwar diperiksa kedua kalinya pada hari ini setelah sebelumnya diperiksa Jumat (28/2) dalam kasus yang sama. Pada periode 2000 sampai 2004, Azwar menjadi Wakil Gubernur Aceh, kemudian menjadi

gubernur sementara setelah Gubernur Nangroe Aceh Darussalam Abdullah Puteh terkena kasus korupsi. “Jadi pertengahan 2006 saya panggil kepala (Kawasan Sabang) yang lama, Pak Sauta tapi karena terlalu kecil gerakannya, jadi akhir tahun itu saya mengganti Pak Sauta dengan Tengku Saiful, Setelah mengangkat Saiful, saya berhenti menjadi gubernur,” jelas Azwar. Namun menurut Azwar, selama menjabat sebagai gubernur, ia tidak pernah dilapori mengenai masalah dermaga Sabang. “Tidak ada yang khusus, karena saya tidak fokus ke sana, saat itu masih tsunami,” jelas Azwar. Politisi Partai Amanat Nasional itu pun tidak mencium adanya korupsi dalam proyek itu, namun ia mengenal salah satu tersangka yaitu pejabat pembuat komitmen Satuan Kerja Pengembangan Kawasan Perdagangan Bebas Sabang pada Badan Pengusahaan Kawasan Sabang (BPKS) Ramadhani Isniy. “Kenal Ramadhani Isniy, dia

anak ITB, tapi tidak ada komunikasi, kalau dengan Heru Sulaksono tak kenal sama sekali. Tak pernah rapat dengan dia, karena sedang mengurus tsunami,” tambah Azwar. Heru Sulaksono adalah tersangka kedua dalam kasus ini yaitu Kepala PT Nindya Karya Cabang Sumatera Utara dan Nanggroe Aceh Darusalam saat proyek itu berlangsung. “Anggaran juga belum pernah dibahas. Anggaran yang dibahas Pak Sauta itu 2004 lalu Pak Saiful 2005 akhir, tidak tahu soal anggaran,” ungkap Azwar. Azwar pun menegaskan bahwa tidak ada ABPD Aceh yang dipakai dalam proyek tersebut. “APBD tidak (dipakai). Saya gubernur itu seminggu sebelum tsunami, kapan saya pressure APBD?” tambah Azwar. Azwar pernah mencalonkan diri untuk menjadi gubernur pada pemilihan kepala daerah 2006 dengan Nasir Djamil, anggota Dewan Perwakilan Rakyat dari Partai Keadilan Sejahtera, namun kalah dari Irwandi Yusuf.

Dalam kasus ini, KPK sudah menetapkan dua tersangka, yaitu pejabat pembuat komitmen Satuan Kerja Pengembangan Kawasan Perdagangan Bebas Sabang pada Badan Pengusahaan Kawasan Sabang (BPKS) Ramadhani Isniy dan Kepala PT Nindya Karya Cabang Sumatera Utara dan Nanggroe Aceh Darusalam Heru Sulaksono. PT Nindya Karya adalah bagian dari konsorsium Nindya Sejati Joint Operation selaku kontraktor proyek dermaga Sabang. Kontrak antara Nindya Karya dengan PT Tuah Sejati selaku pemilik proyek mencapai nilai sebesar Rp262 miliar dengan masa proyek hingga Desember 2011. Heru Sulaksono saat itu menjabat sebagai kuasa konsorsium Nindya-Sejati. Kerugian negara akibat proyek tersebut diduga mencapai sekitar Rp 249 miliar. KPK juga sudah menggeledah PT Nindya Karya, Jl MT Haryono Kav 22 pada Agustus 2013 lalu. (ant/che)

Merasa -------------------------------------------------------------------------------------------- dari hal 1 “Kebebasan beragama dan kebesaran Islam ketika itu terpaksa harus hilang,” ujar dia. Namun kekaguman justru ia rasakan ketika berada di dalam Hagia Sophia karena menemukan ornamen-ornamen Islam bersanding dengan ornamen Kristen. Baik Islam maupun Kristen dapat dipelajari secara gamblang di Hagia Sophia. “Seharunya memang tidak ada tembok untuk mempelajari kedua agama ini,” ujar wanita

berdarah Minangkabau yang juga merupakan penyanyi ini. Disisi lain, film 99 Cahaya Di Langit Eropa Part 2 akan rilis pada 6 Maret 2014 mendatang. Untuk mengeruk rasa penasaran penonton, Maxima Pictures merilis trailer resmi film arahan Guntur Soeharjanto tersebut. Yoen K selaku eksekutif produser film adaptasi buku berjudul sama karangan Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra ini memiliki ha-

rapan lebih agar bagian kedua sesukses bagian pertama. Tak heran bila ia dan tim mengusahakan apa yang terbaik dalam filmnya. “Setelah melihat kesuksesan part one, saya yakin penonton pasti memiliki harapan yang lebih tinggi untuk part two,” ucap Yoen K. Sementara, jika pada film pertama banyak bercerita tentang perjalanan Hanum (Acha Septriasa) dan Rangga (Abimana Aryasatya) di Vienna dan Paris, maka pada

bagian kedua akan mengikuti kisah perjalanan mereka di Cordoba dan Istanbul. Hingga akhirnya film ini akan berakhir di tempat paling bersejarah bagi umat Islam yaitu Mekkah. “Pasangan Hanum dan Rangga melakukan perjalanan ke Mezzquita, Cordoba di selatan Spanyol. Hingga akhirnya perjalanan mereka di dalam menguak rahasia Islam akan berakhir di tanah suci, Mekkah,” pungkas Yoen K. (ant/ che)


5 SELASA, 04 Maret 2014 ¦ Edisi Sore

Wall Street Turun Tajam

HARGA

Emas Antam Naik Rp 2.000/Gram

BURSA EFEK

JAKARTA -Harga emas batangan Logam Mulia milik PT Aneka Tambang Tbk (ANTAM) akhirnya naik setelah beberapa hari belakangan tidak menunjukkan pergerakannya. Seperti dikutip dari situs resmi Logam Mulia Antam, Selasa (4/3/2014) harga 1 gram emas Antam dibanderol naik Rp 2.000/gram dari Rp 551.000/gram ke Rp 553.000/gram. Harga jual kembali atau buyback emas Logam Mulia Antam ikut naik dari 491.000/gram menjadi Rp 493.000/gram.

Para Investor Mundur dari Pasar Ekuitas Saham-saham di Wall Street berakhir turun turun tajam pada Senin (Selasa pagi WIB), karena para investor mundur dari pasar ekuitas menyusul meningkatnya ketegangan atas Ukraina. Indeks Dow Jones Industrial Average turun 153,68 poin (0,94 persen) menjadi 16.168,03.

Berikut daftar harga emas Antam hari ini: 500 gram Rp 256.800.000 100 gram Rp 51.450.000 50 gram Rp 25.750.000

ANTARA, New York

25 gram Rp 12.900.000 10 gram Rp 5.190.000 5 gram Rp 2.620.000 1 gram Rp 553.000

“Untuk transaksi pembelian emas batangan datang langsung ke PT Antam Tbk Jakarta setiap harinya kami batasi hingga maksimal 150 nomor antrean saja,” kata Antam dalam situs resminya. (dtk/dod)

DANA MONETER

Inflasi Rendah Ancam Zona Euro MADRID - Ketua Dana Moneter Internasional (IMF) Christine Lagarde pada Senin mendesak zona euro untuk melawan inflasi yang masih rendah, memperingatkan bahwa hal itu merupakan ancaman bagi pemulihan ekonomi di wilayah tersebut. Risiko-risiko utama mengancam 18-negara zona euro, sekalipun mereka bangkit dari resesi, ketua IMF mengatakan dalam sebuah konferensi ekonomi di Bilbao, Spanyol utara. Lagarde mengatakan inflasi zona euro berjalan jauh di bawah target Bank Sentral Eropa (ECB) dua persen per tahun. Inflasi zona euro hanya 0,8 persen pada Februari, tidak berubah dari Januari, menurut badan statistik resmi Eurostat. “Kami melihat risiko inflasi yang rendah berkepanjangan di bawah target -target seperti yang Anda tahu tepat di bawah dua persen -- menjulang,” kata direktur pelaksana IMF. Ini “bisa menggagalkan pemulihan”, ia memperingatkan. Lagarde pada Januari telah memperingatkan risiko kembali ke deflasi, yang ia digambarkan sebagai “raksasa yang harus diperangi secara tegas”. Secara luas, penurunan berkelanjutan dalam harga dapat menyebabkan pembeli dan perusahaan untuk menunda pembelian sambil menunggu harga turun lebih jauh, berpotensi menjatuhkan ekonomi ke dalam sebuah spiral penurunan. Lagarde mengatakan Presiden ECB Mario Draghi pada Juli 2012 berjanji untuk melakukan “apa pun akan diambil” untuk melindungi zona euro, dan pemotongan suku bunga bank sentral berturut-turut, telah mengembalikan kepercayaan dan membantu untuk mengatasi permintaan yang lemah. “Kami percaya pada IMF itu lebih dapat dicapai,” tambahnya. “Masih ada ruang untuk manuver yang dapat digunakan dengan tujuan untuk membawa inflasi mencapai target dan dengan maksud untuk pengadaan penciptaan lapangan kerja.” Bos IMF mengatakan zona euro terhambat oleh tingkat pengangguran “sangat tinggi”, khususnya di kalangan kaum muda, dan dengan tingkat utang swasta dan publik yang tinggi. Lagarde memuji tanda-tanda pemulihan ekonomi zona euro, mencatat “berita baik” disampaikan oleh perkiraan IMF untuk pertumbuhan ekonomi di wilayah itu 1,0 persen pada 2014 dan 1,4 persen pada 2015. Dia menekan zona euro untuk menciptakan uni perbankan “lebih lengkap”, di bawah sebuah otoritas terpusat dapat menyelamatkan lembaga-lembaga bermasalah secara langsung. Negara-negara zona euro harus membuat “penghalang bersama”, katanya, untuk membiaya bankbank yang gagal. (ant/dod)

ANTARA FOTO/WIDODO S. JUSUF

IHSG NAIK: Bayangan pekerja melintas di depan layar monitor informasi tentang pergerakan perdagangan saham di Galeri Bursa Efek Indonesia.

IHSG Dibuka Naik Sebesar 3,02 Poin JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) Selasa dibuka naik 3,02 poin atau 0,07 persen menjadi 4.587,22, setelah ekonomi Indonesia terbilang positif, sedangkan indeks 45 saham unggulan (LQ45) menguat 0,54 poin (0,07 persen) ke level 770,32. “IHSG BEI cenderung bergerak mendatar pada pagi ini menyusul data ekonomi Indonesia yang telah dipublikasi cukup bervariasi, namun sentimennya masih terbilang positif,” kata Head of Research Valbury Asia Securities, Alfiansyah di Jakarta,

Selasa (4/3). Ia mengemukakan bahwa, laju inflasi melambat di bulan Februari 2014, berada pada angka 0,26 persen atau lebih rendah dibandingkan angka inflasi bulan Januari di level 0,75 persen. Di sisi lain, laju pertumbuhan manufaktur Indonesia mengalami penurunan. Ia menambahkan pergerakan IHSG diperkirakan masih dapat ditopang oleh sentimen individual emiten berkenaan dengan publikasi laporan keuangan dan pembagian dividen tahun buku 2013. Sementara itu, Tim Analis Teknikal Mandiri Sekuritas

dalam kajiannya mengemukakan bahwa kekhawatiran pasar terhadap konflik di Ukraina berpotensi menimbulkan arus modal keluar di negara-negara berkembang. “Hal itu dapat membuat indeks BEI kembali memberikan sinyal negatif, indeks BEI diperkirakan bergerak fluktuatif,” paparnya. Sementara itu, bursa regional diantaranya indeks Hang Seng menguat 89,17 poin (0,40 persen) ke level 22.589,84, indeks Nikkei naik 67,75 poin (0,46 persen) ke level 14.719,98 dan Straits Times menguat 8,96 poin (0,29 persen) ke posisi 3.096,43. (ant/dod)

INDEKS berbasis luas S&P 500 turun 13,72 poin (0,74 persen) pada 1.845,73, sedangkan indeks komposit teknologi Nasdaq merosot 30,82 poin (0,72 persen) menjadi 4.227,30. Pasar saham AS dilanda aksi jual setelah penurunan tajam di pasar ekuitas Eropa. “Ini semua tentang pelarian (modal) ke tempat yang aman,” kata Michael James, direktur pelaksana perdagangan ekuitas pada Wedbush Securities. Pada Senin, Presiden Barack Obama memperingatkan bahwa Amerika Serikat sedang merencanakan sanksi ekonomi dan diplomatik untuk “mengisolasi” Rusia jika negara itu tidak menarik mundur penyerbuannya ke Ukraina. “Semuanya telah diambil di belakang, untuk Rusia dan dampak potensial bagi pasar di seluruh dunia,” kata James. “Hal yang paling aman untuk dilakukan adalah menjual lebih dulu dan bertanya kemudian.” Raksasa perbankan AS Citigroup mengungkapkan bahwa mereka menerima panggilan dari dua lembaga AS atas undang-undang kepatuhan dengan kerahasiaan bank AS dan anti pencucian uang. Sahamnya

turun 2,1 persen. Komponen Dow Microsoft turun 1,4 persen setelah kepala eksekutif baru Satya Nadella meluncurkan perombakan kepemimpinan yang akan mengakibatkan beberapa eksekutif veteran pergi. Sebuah laporan bahwa Reynolds American sedang menjajaki tawaran untuk perusahaan rokok saingannya, Lorillard, mengirim sahamnya yang terakhir naik 9,3 persen, naik lagi naik 4,8 persen. Beberapa saham yang memiliki eksposur ke Rusia menderita, termasuk Yandex, yang mengoperasikan mesin pencari terbesar di Rusia. Yandex jatuh 14,1 persen. Mobile TeleSystems OBSC, yang menyediakan layanan seluler dan broadband di Rusia, kehilangan 7,6 persen. Harga obligasi naik karena investor mencari investasi safe haven di tengah ketidakpastian di Ukraina. Imbal hasil pada obligasi 10-tahun AS turun menjadi 2,61 persen dari 2,66 persen, sedangkan pada obligasi 30-tahun turun menjadi 3,56 persen dari 3,59 persen. Harga dan imbal hasil obligasi bergerak terbalik. (*/dod)

NILAI TUKAR

PENJUALAN SAHAM

Rupiah Selasa Pagi Melemah

Bank Mutiara Kembali Ditawarkan ke Investor

JAKARTA - Nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Selasa pagi bergerak turun 68 poin menjadi Rp 11.652 dibanding sebelumnya di posisi Rp 11.584 per dolar AS. “Nilai tukar rupiah melemah pada pagi ini menyusul data neraca perdagangan Januari 2014 yang mencatatkan defisit,” kata Kepala Riset Trust Securities, Reza Priyambada di Jakarta, Selasa (4/3). Meski demikian, menurut dia, sentimen negatif dari defisit neraca perdagangan Indonesia itu masih dapat diimbangi dengan rendahnya rilis inflasi bulanan pada Februari yang sebesar 0,26 persen, lebih rendah dibandingkan Januari di level 0,75 persen. “Kembali defisitnya neraca perdagangan

Indonesia pada Januari tahun ini karena berkurangnya ekspor bahan mentah akibat kebijakan pembatasan ekspor minerba, namun sejauh ini mata uang rupiah masih cukup stabil terhadap dolar AS,” kata dia. Pengamat pasar uang Bank Himpunan Saudara, Rully Nova menambahkan koreksi nilai tukar rupiah terhadap dolar AS merupakan hal yang sehat bagi pasar keuangan domestik. Menurut dia, secara umum level rupiah saat ini masih sesuai dengan kondisi fundamental ekonomi Indonesia. “Diharapkan sentimen dari dalam negeri mampu menahan berita-berita negatif eksternal menyusul perlambatan data manufaktur di sejumlah negara-negara kawasan Asia,” kata dia. (ant/dod)

JAKARTA -Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) selaku pemegang saham membuka kembali proses penjualan saham PT Bank Mutiara Tbk (eks Bank Century) sesuai dengan ketentuan Pasal 42 Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2004 tentang Lembaga Penjamin Simpanan sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2009. Penjualan Saham Bank Mutiara akan dilakukan melalui penjualan strategis (Strategic Sale) kepada calon investor yang memenuhi Kriteria Calon Investor sebagai berikut: Memenuhi ketentuan mengenai persyaratan kepemilikan saham bank dan pemegang saham pengendali bank sesuai dengan peraturan perundang-undangan di bidang perbankan. Bukan merupakan pemegang saham lama dan/atau mantan

ANTARA FOTO/AKBAR NUGROHO GUMAY

PENJUALAN SAHAM: Direktur Utama Bank Mutiara, Sukoriyanto Saputro (3 kiri), didampingi Direktur Benny Purnomo (kanan) dan Ahmad Fajar (2 kanan), beerbicara kepada nasabah yang sedang melakukan transaksi di Bank Mutiara Cabang Slamet Riyadi, Solo, Jateng, beberapa waktu lalu.

pengurus yang diduga atau terbukti melakukan perbuatan tindak pidana yang mengakibatkan kerugian Bank yang Diselamatkan, atau pihak terafiliasi dari pemegang saham lama dan/atau mantan pengurus tersebut sebagaimana diatur

dalam Undang-Undang mengenai Perbankan. Mempunyai komitmen dan kemampuan keuangan yang kuat untuk memenuhi seluruh kewajiban pembayaran atas pembelian saham secara tepat waktu.(dtk/dod)


6 SELASA, 04 MARET 2014 ¦ Edisi Sore TEBO

Dewan Minta Ardabili Dipecat dari PNS MUARATEBO – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tebo Syamsu Rizal selaku Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tebo, meminta kepada Dinas Pendidikan dan Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tebo untuk mengambil tindakan tegas terkait dengan tindakan asusila yang dilakukan oleh Ardabili terhadap PS. Tidak ada kata lain untuk dia (Ardabili, red) untuk dipecat dari jabatannya sebagai seorang guru agama di SMKN 5 Kabupaten Tebo. “Diknas dan Kemenag harus mengambil keputusan tegas terkait dengan hal tersebut. Apapun dalihnya, keputusan tersebut adalah keputusan yang paling tepat,” jelas Iday sapaan akrab Syamsu Rizal yang mengemban jabatan sebagai wakil rakyat di DPRD Kabupaten Tebo. Tidak hanya itu, Syamsu Rizal juga meminta kepada Bupati Tebo untuk bersikap tegas atas tindakan yang dilakukan Ardabili yang telah mencoreng dunia pendidikan di Kabupaten Tebo. Bahkan bukan hanya dunia pendidikan saja, dia juga telah mencoreng norma agama di Kabupaten Tebo ini. Apalagi dia selaku guru agama di SMKN 5 Kabupaten Tebo. “Bupati juga harus bisa mengambil tindakan tegas. Dan keputusan harus segera diambil, jangan hanya didengar saja. Karena dia telah mencoreng nama Kabupaten Tebo,” pungkasnya.(ads/via)

KABUPATEN SAROLANGUN

Pemkab Jangan Terlalu Kesampingkan Kaum Perempuan SAROLANGUN - Pemerintah Kabupaten Sarolangun dinilai mengesampingkan kaum hawa dalam pembangunan Kabupaten Sarolangun ke depan. Hal tersebut terungkap dalam workshop pemberdayaan masyarakat yang digelar oleh LSM Gerakan Cinta Desa belum lama ini. “Sebenarnya kaum perempuan di Kecamatan Batang Asai ini memiliki potensi besar untuk proses pengembangan pembangunan di Kabupaten Sarolangun ini. Terlebih lagi dalam program ketahanan pangan. Namun pada kenyataannya kaum perempuan sama sekali tidak diberdayakan,” kata Romba Meranti selaku pemateri pada acara workshop tersebut. Tidak hanya itu, Romba yang pada saat itu bertindak sebagai pemateri juga sempat menggali berbagai potensi yang dimiliki perempuan di sana dengan berbagai potensi sumber daya alam yang ada. “Kita bisa melihat dengan jelas kemampuan yang ada pada perempuan di sana,” sebutnya. Dia juga menjelaskan, jika saja pemerintah lebih peduli dan memberikan ruang gerak untuk menggali potensi yang ada pada kaum perempuan, khususnya di Kecamatan Batang Asai, maka mereka akan mampu turut menyukseskan program pemerintah, terlebih lagi terkait dengan permasalahan ketahanan pangan. “Seharusnya pemerintah kabupaten harus jeli untuk melihat potensi ini. Namun, semua itu tidak terjadi, kaum perempuan malah dikesampingkan bukan diikutsertakan dalam pembangunan ini,” kata Romba lagi. Sementara itu, Ketua Gerakan Cinta Desa Waskito Eko yang akrab dipanggi Bucek juga mengatakan, kegiatan workshop ini tidak lain adalah kegiatan kedaulatan yang diperuntukkan bagi perempuan yang selama ini belum disentuh oleh Pemerintah Kabupaten Sarolangun. Dengan gerakan cinta desa kita akan upayakan perempuan yang ada dan khusunya di Kabupaten Batang Asai menjadi perempuan yang cinta pangan, dan mengerti pangan seutuhnya. “Kita sangat berharap dengan diadakannya workshop ini, semua perempuan dapat mengerti dan menjadi perempuan yang cinta akan pangan. Tidak hanya itu, mereka juga diharapkan dapat mengetahui bagaimana mengelola pangan dengan baik dan benar,” jelasnya. Ke depan, kita juga sangat agar semua perempuan di Kabupaten Sarolangun ini dapat perhatian dari pemerintah kabupaten dan diberdayakan secara utuh untuk turut serta dalam kemajuan pembangunan di Kabupaten Sarolangun ini,” pungkasnya.(fan/via)

NICHO ARDIANSYAH/HARIAN JAMBI

GELEDAH: Anggota Sat Narkoba Polres Bungo saat melakukan penggeledahan di ruangan sekretariat DPRD Kabupaten Bungo beberapa waktu lalu.

DPRD Bungo Bantah Tak Ada Pesta Sabu Penangkapan yang dilakukan oleh Sat Narkoba Polres Bungo beberapa waktu lalu yang telah mengamankan tersangka seorang oknum PNS di Sekretariat DPRD Kabupaten Muarabungo. Terkait dengan hal tersebut, DPRD Kabupaten Bungo membantah, bahwa tidak ada pesta narkoba di DPRD Kabupaten Bungo. NICHO ARDIANSYAH, Bungo TERKAIT dengan adanya penangkapan yang dilakukan oleh pihak Sat Narkoba Polres Bungo beberapa waktu lalu di gedung DPRD Kabupaten Bungo mendapat bantahan dari salah seorang anggota DPRD Kabupaten Bungo yang tidak mau disebutkan namanya. “Kita tidak ada yang namanya

pesta narkoba, seperti yang diberitakan sebelumnya. Yang sebenarnya terjadi, yakni ada seorang oknum Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Sekrerariat DPRD Kabupaten Bungo bernama Ahmad Sanusi ditangkap oleh anggota Sat Narkoba Polres Bungo di pelataran parkir DPRD. Dari tangan Sanusi, polisi berhasil

mengamankan barang bukti (BB) satu paket sabu di dalam saku celananya dan satu paket lagi di dalam jok SPM miliknya,” sebutnya. Hal tersebut juga dibenarkan oleh Kasat Reskrim Narkoba Polres Bungo AKP Budiyono. Berdasarkan hasil penyidikan yang dilakukan, dalam kasus ini tidak satu pun anggota DPRD Bungo yang terlibat. Begitu pun dengan sekretariat. “Ya, dari hasil penyidikan kita, tidak satu pun anggota DPRD yang terlibat dalam perkara ini,” sebutnya. Dikatakannya lebih lanjut, saat ini kita masih melakukan pengembangan terhadap kasus tersebut. Dan dalam waktu dekat, kasus ini segera dilim-

pahkan ke Kejaksaan Negeri (Kajari) Muarabungo untuk selanjutnya menjalani persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Muarabungo. “Kita juga sekarang masih melakukan pengembangan untuk tersangka lainnya. Dan dalam waktu dekat ini kita akan melimpahkan perkara ini ke Kejaksaan Negeri Muarabungo,” sebutnya lagi. Untuk diketahui, pada hari Kamis 27 Februari 2014, Satuan Reserse Narkoba Polres Bungo mengamankan empat tersangka di tiga Tempat Kejadian Perkara (TKP). Dari empat tersangka yang berhasil diringkus tersebut, salah satunya ada bandar yang menjual barang tersebut bernama Arifin, warga Kam-

pung Lubuk Kelurahan manggis Kecamatan Bathin III Kabupaten Bungo. Dari tangan Arifin, polisi berhasil mengamankan barang bukti narkoba jenis sabu seberat 10 gram. Polisi juga melumpuhkan tersangka Arifin dengan dua buah timah panas karena berusaha melarikan diri pada saat dilakukan penangkapan terhadap dirinya. Tidak hanya itu, dua tersangka lainnya, atas nama Andi Saputra dan Hanafie. Tersangka Andi tercatat sebagai pegawai di kantor Inspektorat Kabupaten Bungo. Dia ditangkap di rumahnya di Kelurahan Candika Kecamatan Rimbo Tengah bersama rekannya Hanafie yang bekerja sehari-hari sebagai wiraswasta.(*/via)

MERANGIN

MUAROJAMBI

Ranperda Pertambangan Rakyat Ditolak

Hilang saat Penertiban

Aktivitas PETI Tak Bisa Dilegalkan MERANGIN - Upaya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Merangin dalam menertibkan aktivitas Penambangan Emas Tanpa Izin (PETI) seolah menghadapi batu karang. Pasalnya, secara mengejutkan, Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) pertambangan rakyat yang merupakan inisiatif dari Badan Legislasi (Baleg) DPRD Merangin dikabarkan ditolak oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi. Belum diketahui pasti penyebab penolakan tersebut. Namun, beredar kabar bahwa muatan materi yang disusun dalam Ranperda menyalahi ketentuan perundang-undangan dan sarat kepentingan kelompok dan golongan. Disebut-sebut, jika Pemprov Jambi mengakomodir Ranperda tersebut, maka aktivitas tambang rakyat yang telah legal dan diakui keberadaannya bakal melakukan pelanggaran dengan mengangkangi undang-undang nomor 4 tahun 2009 tentang Pertambangan Mineral dan Batu Bara. Lalu, dimana letak materi yang dinilai menyalahi perundang-undangan tersebut? Hingga berita ini duturunkan, Ketua Baleg DPRD Merangin, Isnedi belum berhasil dikonfirmasi. Dihubungi via handphone, dari nomor yang biasa dipakai hanya terdengar nada tidak aktif.

Informasi yang dihimpun, selain Ranperda inisiatif tentang pertambangan rakyat, Pemprov Jambi juga menolak Ranperda tentang penempatan pejabat struktural dilingkungan Pemkab Merangin. Menariknya, Ketua DPRD Merangin, Zainul Arfan, ketika dikonfirmasi justru mengaku belum mendapatkan laporan terkait kabar penolakan Ranperda tersebut. Zainul pun berjanji akan segera mengkonfirmasi Baleg untuk meminta kejelasan tentang penolakan Ranperda pertambangan rakyat. "Waduh, Saya belum dapat laporan dari Baleg soal penolakan itu. Nanti ya, Saya panggil dulu Baleg untuk memberikan kejelasan kabar penolakan itu. Sampai sekarang, Saya belum tahu perkembangannya," singkat Zainul Arfan. Terpisah, Pakar Hukum dari Yayasan Pejuang Siliwangin, Joni Syaf mendesak Pemkab Merangin untuk segera menerbitkan Perda pertambangan rakyat. Menurutnya, tanpa Perda pertambangan rakyat, aktivitas PETI akan semakin merajalela dan Pemkab Merangin akan dirugikan. Baik secara materil dan inmateril. "Tentu saja PETI akan semakin merajalela. Mereka -para pelaku PETI- disebut ilegal kan karena tidak mengantongi izin. Pertanyaannya, tanpa Perda pertambangan rakyat, kemana

mereka akan mengurus izin?," sebut Joni. "Pertambangan itu terbagi dalam tiga cakupan wilayah. Yakni, pertambangan nasional, pertambangan khusus dan pertambangan rakyat. Karena ini pertambangan rakyat, tentu kepengurusan izinnya dilakukan didaerah, bukan dipusat," tambahnya. Dikatakan, ketiadaan Perda pertambangan rakyat, Pemkab Merangin tidak bisa meraup Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari aktivitas pertambangan. Selain itu, pertambangan rakyat semakin sulit untuk ditertibkan karena pemerintah daerah tidak memiliki dasar penertiban. Dijabarkannya, secara undang-undang memang telah diatur tentang pertambangan rakyat. Namun, karena dibatasi oleh cakupan wilayah, undangundang Minerba harus dipertegas dengan keberadaan Perda pertambangan rakyat. "Masyarakat itu bukan tidak mau mengikuti aturan. Mereka mau dan siap untuk dilegalkan. Tapi, mereka juga bingung, kemana mereka harus mengurus izin pertambangan rakyat sementara Perdan dan penetapan wilayah usaha pertambangannya belum ditetapkan," sebutnya. "Jadi, solusinya adalah, Pemkab Merangin harus segera menerbitkan Perda tentang pertambangan rakyat," tegasnya. (van/dod)

SENGETI – Meskipun ada sejumlah laporan masyarakat yang menyatakan adanya tempat prostitusi di Kabupaten Muarojambi, akan tetapi keberadaan tempat-tempat tersebut selalu susah dijamah oleh pemerintah. Kita tidak tahu persis, apakah saat akan melakukan penertiban, hal tersebut selalu bocor atau memang tidak tahu sama sekali. Seperti halnya yang ada di kawasan Unit V Kecamatan Sungai Bahar. Operasi penyakit masyarakat yang acap kali dilakukan, sama sekali tidak membuahkan hasil sesuai dengan target operasi. Bahkan saat dilakukan pemeriksaan ke salah satu tempat yang dinyatakan itu adalah lokasinya, malahan tidak ada yang terjaring. Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Muarojambi Nahrowi, mengakui jika pihaknya mengalami sedikit kesulitan dalam penanganan permasalahan prostitusi ini. “Memang kita sering menerima laporan dari warga yang menyatakan tempat itu sebagai tempat prostitusi. Meski kita sudah melakukan operasi ke tempat tersebut, namun tidak menemukan adanya aktivitas protitusi,” kata Nahrowi. Dilanjutkannya lagi, di saat melakukan operasi ke lokasi tersebut, para pekerja seks komersial (PSK), juga tidak ditemukan sama sekali oleh aparat. Yang ada di sana hanyalah sejumlah warung remang-remang yang menyediakan makanan dan minuman saja. “Kita akan terus melakukan operasi Pekat ini. Jika sekarang tidak, maka besok mungkin kita bisa menjaringnya,” kata Nahrowi lagi. Dia juga mengakui, jika me-

mang di tempat tersebut betulbetul terindikasi adanya aktivitas prostitusi, pihaknya masih akan terus berupaya untuk melakukan penertiban. “Kalau memang ada, nanti akan kita upayakan lagi untuk melakukan penertiban ulang. Kalau bisa di Kabupaten Muarojambi ini jangan sampai ada tempat prostitusi,” cetusnya. Hal senada juga dilontarkan oleh Suwarno, Kepala Kantor Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP). Saat melakukan sejumlah razia, pihaknya tidak pernah menemukan hasil. Tapi mengenai adanya informasi razia yang bocor, pihaknya belum dapat memastikan. “Memang selalu tidak menemukan hasil sama sekali. Kalau informasi bocor, kita belum dapat memastikan. Tapi bisa saja itu terjadi,” ungkapnya. Dia juga menyatakan, jika pihaknya akan selalu siap untuk turun melakukan razia kembali, tergantung koordinasi dari Dinsosnakertrans. Seperti sebelumnya, razia yang akan digelar selalu diupayakan untuk rapi dan jangan sampai ada informasi yang menyebar. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi adanya informasi menyebar dan tempat yang dirazia yang telah kosong sebelum aparat datang. Padahal, untuk tempat prostitusi yang terletak di jalan menuju kawasan Unit V Sungai Bahar tersebut, sudah menjadi rahasia umum masyarakat sebagai tempat prostitusi. Biasanya, aktivitas di sana terjadi pada malam hari. Kebanyakan, masyarakat dari luar daerah lah yang berkunjung ke tempat tersebut. “Kami juga heran, kenapa saat dilakukan razia tempat tersebut selalu kosong. Tapi kami akan terus berusaha membuktikan apa yang dilaporkan masyarakat setempat,” pungkasnya.(Jni/via)


SELASA, 04 Maret 2014 Edisi Sore

7

KPU Verifikasi Laporan Dana Parpol Dana Kampanye Diaudit Kantor Akuntan Publik Setelah dilaporkannya dana kampanye seluruh partai politik (2/3) lusa lalu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi langsung melakukan verifikasi atas laporan administrasi dana kampanye tesebut. Verifikasi administrasi dilakukan selama dua hari. ARIEF HERMANTO, Jambi KOMISIONER KPU Provinsi Jambi Nurhaida Fitri Habi, ketika dikon-

firmasi Selasa (4/3) tadi pagi membenarkan hal tersebut. Dia mengatakan

bahwa, pihaknya saat ini sedang melakukan verifikasi administrasi pada laporan dana kampanye yang dilaporkan oleh partai politik pada KPU. “Laporan yang dilaporkan langsung diverifikasi,” kata Nurhaida. Verifikasi ini dilakukan oleh KPU Provinsi Jambi dalam selama dua hari, yakni dimulai tanggal 3-4 Maret 2014 (Hari ini, red). Verifikasi

administrasi itu, kata dia, bertujuan untuk menentukan sistem pelaporan dan sistem pemasukan kolom yang benar di dalam formulir pelaporan tersebut. “Kita hanya melihat secara administrasi laporan tersebut, dan kelengkapan formulir yang dilaporkan,” katanya. Setelah dilakukan verifikasi pihaknya akan mengetahui mana laporan yang salah

dan mana laporan yang tidak sesuai dengan format yang diajarkan KPU. “Setelah diverifikasi baru kita tahu kesalahan dari laporan tersebut,” ungkap Fitri, yang juga sebagai Ketua Pokja Laporan Dana Kampanye di KPU Provinsi Jambi. Dia menjelaskan, jika ada parpol yang salah melakukan pelaporan tersebut, pihaknya akan memberi waktu seban-

yak 3 hari untuk melakukan perbaikan pada laporan tersebut. “Kita akan kembalikan ke parpol untuk diperbaiki jika ada kesalahan pelaporan,” jelasnya. Setelah selesai diperbaiki oleh parpol, maka parpol harus mengantarkannya kembali ke KPU. Setelah laporan dana kampanye dilakukan rekap pihaknya akan langsung mengumumkan kepada masyara-

kat di papan pengumuman KPU dan website KPU. “Kita akan umumkan dana jumlah dana tersebut,” kata Fitri. Pihak KPU Provinsi, sambungnya, akan bekerjasama dengan Kantor Akuntan Publik (KAP). Hal itu bertujuan agar mengetahui kebenaran dana yang dilaporkan oleh parpol ke KPU. “Yang mengaudit data tersebut adalah KAP,” tukasnya. (*/dod)

DANA KAMPANYE

LULUS TES CPNS

Parpol Diberi Kesempatan Perbaiki Laporan

Tiga Caleg Mengundurkan Diri

KUPANG - Komisi Pemilihan Umum memberi kesempatan kepada setiap partai politik untuk memperbaiki laporan dana kampanye selama lima hari sejak parpol menerima surat pemberitahuan perbaikan dari KPU. “Waktu lima hari bagi partai politik yang belum melengkapi berkas laporan dana kampanye seperti ketentuan peraturan dan undang-undang,” kata ketua KPU NTT Johanis Depa, di Kupang, Selasa (4/3) Saat ini, katanya, KPU NTT sedang melakukan verifikasi administrasi untuk selanjutnya dilihat apakah semua parpol telah membuat laporan sesuai dengan petunjuk yang telah disampaikan pada saat sosialisasi. “Apabila laporan awal dana kampanyenya belum mencakup informasi sebagaimana diketahui saat sosialisasi maka diberi kesempatan kepada parpol untuk melengkapi atau memperbaiki. KPU, katanya, memiliki waktu tiga hari untuk melakukan verifikasi dokumen laporan dana kampanye dan apabila dinyatakan lengkap akan mengumumkan laporan dana kampanye ke masyarakat untuk diketahui. Berdasarkan laporan rekening dana kampanye tersebut, masyarakat dapat memberikan penilaian terhadap kepatuhan pelaporan dana kampanye partai politik bersangkutan. “Minggu petang menjadi batas terakhir bagi parpol peserta pemilu untuk menyerahkan tiga jenis laporan keuangan parpol terkait kampanye, yaitu penerimaan sumbangan kampanye periode dua, pembukaan rekening khusus parpol untuk dana kampanye, serta laporan awal dana kampanye,” katanya. Laporan sumbangan dana kampanye periode dua mencakup penjelasan parpol atas penerimaan dana sumbangan atau pemasukan setelah penyerahan laporan penerimaan uang periode pertama pada 27 Desember 2013. Sedangkan rekening khusus dana kampanye merupakan akun bank milik parpol yang berisi penjelasan pemasukan dan pengeluaran dana kampanye sebelum rekening tersebut dibuat di bank. Kemudian, laporan awal dana kampanye sendiri berupa penjabaran pemasukan dan pengeluaran uang parpol sejak rekening khusus tersebut dibuat, hingga 2 Maret. “Bagi partai politik yang laporannya dinyatakan lengkap KPU akan melakukan verifikasi terhadap dokumen laporan keuangan parpol tersebut selama tiga hari hingga Rabu (5/3), untuk kemudian diberitahukan parpol mana saja yang belum lengkap. Ia menjelaskan setelah pelaporan dana kampanye pada tanggal 3 Maret, partai politik masih memiliki kewajiban melaporkan penerimaan dan pengeluaran dana kampanye pasca-Pemilu yakni tanggal 24 April 2014. Sebanyak 12 partai politik peserta Pemilu 2014 di Nusa Tenggara Timur, sudah laporan dana kampanye dan rekening khusus tahap kedua ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat. Sesuai dengan ketentuan, penyetoran laporan dana kampanye tahap kedua ke KPU paling lambat 2 Maret 2014 dan partai yang tidak menyerahkan hingga batas akhir pelaporan, akan mendapat sanksi tegas berupa pencoretan sebagai peserta Pemilu 2014. Parpol yang tidak menyerahkan dana kampanye dapat didiskulifikasi sebagai peserta Pemilu 2014 sesuai dengan Peraturan KPU Nomor 17 Tahun 2013, sehingga mereka tidak bisa ikut dalam pesta demokrasi yang digelar 9 April 2014. (ant/dod)

SAMARINDA - Tiga calon anggota legislatif (caleg ) Kabupaten Paser, Kalimantan Timur (Kaltim), mengundurkan diri setelah mereka lulus tes calon pegawai negeri sipil (CPNS). Sekretaris Komisi Pemilihan Umum (KPU) Paser Dra Siti Herminasih di Samarinda, Senin (3/3) mengatakan, ketiga caleg yang mengundurkan diri tersebut yaitu M Yasser Mubaroq dari Partai Nasdem dengan Daerah Pemilihan (Dapil) III meliputi Kecamatan Tanah Grogot. Selain itu, Kapsah Mega dari Partai Hanura dengan Dapil II di Kecamatan Kuaro, Batu Sopang, Muara Komam. Juga Muara Samu dan Eni Rohkayati dari Partai Hanura Dapil IV, meliputi Kecamatan Pasirbelengkong, Batu Engau serta Tanjung Harapan. “Mereka sudah mengajukan pengunduran diri melalui partainya dan surat pengunduran diri itu sudah diterima KPU Paser,” kata Herminasih. Meski sudah mengundurkan diri, kata Herminasih, nama

TAHAPAN KAMPANYE

Jadwal Kampanye Terbuka Ditetapkan BENGKULU - Komisi Pemilihan Umum Kota Bengkulu menetapkan jadwal tahapan kampanye terbuka setelah berkoordinasi dengan partai politik peserta pemilu di daerah itu. “Seluruh parpol telah menyetujui, dan kita tetapkan dengan menerbitkan SK KPU Kota Bengkulu Nomor 15/kpts/ KPU-KOTA/III/2014,” kata Komisioner KPU Kota Bengkulu Divisi Hukum Kota Bengkulu Deby Harianto, Selasa (4/3). Dia mengatakan kampanye terbuka akan digelar dari 16 Maret hingga 5 April 2014, namun setiap parpol mendapatkan tahapan dengan jumlah waktu kampanye berbeda. “Memang ada yang mendapatkan tiga hari, ada yang dua hari ada yang cuma satu hari, ini bukan tidak adil, namun memang telah disetujui parpol,” kata Deby. PPP akan membuka tahapan kampanye terbuka pada 16 Maret 2014, PBB pada 17 Maret, dilanjutkan Hanura pada 18 Maret, Nasdem pada 19 Maret dan 28 Maret, PKB pada 20 Maret dan 29 Maret. PKS akan menggelar kampanye terbuka pada 21 Maret serta 1 April, sementara itu PDIP berkampanye pada 22 Maret , 30 Maret serta 2 April, Golkar pada 23 Maret dan 3 April, Gerindra pada 24 Maret, Demokrat pada 25 Maret, PAN 26 Maret dan 4 April, serta PKPI menjadi penutup tahapan kampanye terbuka yakni pada 5 April. Sementara itu, lokasi kampanye terbuka di daerah itu, menurut dia telah ditetapkan sebanyak tujuh lokasi dalam SK KPU Kota Bengkulu Nomor 68 Tahun 2013. “Ditetapkan tujuh lokasi untuk kampanye terbuka rapat umum yakni Lapangan Sport Center Pantai Panjang, Lapangan STQ, Stadion Semarak, Gedung Olahraga Sawah Lebar, Gedung Balai Buntar, Gedung Gunung Bungkuk, Gedung Persada Beng Karno Kota Bengkulu,” katanya. Sebelum tahapan kampanye terbuka dimulai, Deby mengimbau seluruh parpol agar melaporkan tim sukses serta juru kampanye resmi yang telah ditetapkan dewan pimpinan parpol setempat. (ant/dod)

ketiga caleg tersebut masih tercantum dalam surat suara. “Nama mereka tetap ada di surat suara karena mereka mengundurkan diri setelah Daftar Calon Tetap (DCT) diumumkan,” ujar Herminasih. Selain mengundurkan diri ,kata dia, ada satu orang caleg lagi yang dinyatakan berhenti dari pencalonan karena meninggal dunia, yaitu Sutarno Kasyat dari Partai Nasdem Dapil I meliputi Kecamatan Long Kali dan Long Ikis. “Nama Sutarno Kasyat juga tercantum dalam surat suara, karena ia meninggal setelah DCT diumumkan,” ujar Herminasih. Dengan demikian, kata dia, ada empat caleg yang sudah tercetak dalam surat suara tetapi tidak untuk dipilih. Menurut dia, jika pada saat pemungutan suara nama mereka dipilih atau dicoblos maka suaranya akan diberikan kepada partainya. “Seandainya ada diantara keempat nama caleg itu dipilih atau dicoblos, maka suaranya diberikan kepada partainya,” ungkap Herminasih. (ant/dod)

DIVISI LOGISTIK ANTARA FOTO/ASEP FATHULRAHMAN

TERBENGKALAI: Pekerja membersihkan tumpukan kotak suara bekas Pemilu 2009 yang terbengkalai karena hanya ditumpuk di lahan tanpa pelindung di halaman Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Serang, di Tamansari, Serang, Banten, Selasa (4/3).

LOGISTIK

Barito Selatan Kekurangan 2.000 Surat Suara BUNTOK - Surat suara yang diterima oleh Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah, masih kurang sebanyak 2.000 lembar. “Surat suara yang kurang tersebut untuk pemilihan anggota DPR RI daerah pemilihan Kalimantan Tengah (Kalteng),” kata Komisioner KPU Barsito Selatan Bahruddi, di Buntok, Selasa (4/3). Dikatakannya, berdasarkan

Daftar Pemilih Tetap (DPT), jumlah surat suara yang diperlukan sebanyak 95.343 lembar, namun yang dikirim pihak ekspedisi hanya 93.343 lembar. “Oleh karena itu, kami akan membuat berita acara dan segera melaporkannya kepada KPU provinsi maupun ke perusahaan ekspedisi pengiriman surat suara tersebut,” ujar Bahruddin. Selain itu, pihaknya akan

melakukan koordinasi dengan KPU kabupaten di wilayah Kalteng untuk mengetahui apakah surat suara tersebut terkirim ke kabupaten lain atau memang belum terkirim oleh pihak ekspedisi. “Karena sebanyak satu dos atau 1.000 lembar surat suara pemilihan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI untuk KPU Kkabupaten Lamandau terkirim ke Barito Selatan, “ ujarnya. (ant/dod)

Surat Suara Belum Disortir PALU - Surat suara pemilu legislatif di Palu hingga kini belum juga disortir pihak penyelenggara pemilu setempat. Padahal, waktu pelaksanaan pemilu semakin dekat. Divisi Logistik KPU Palu Agussalim Wahid, Selasa, membenarkan surat suara belum disortir karena tenaga yang akan digunakan untuk melakukan penyortiran harus menjalani pembekalan lebih dahulu. “Mereka harus dibekali dahulu agar mengetahui tehnis penyortiran yang benar,” katanya. Meski belum disortir, Agussalim optimistis pekerjaan itu dapat diselesaikan sesuai batas waktu yang ditetapkan KPU pusat. Semua logistik pemilu, katanya, termasuk kotak suara dan bilik suara untuk pemilu di Kota

Palu kini diamankan di gudang milik KPU setempat. Guna keamanannya, KPU juga meminta bantuan aparat untuk menjaga tempat penyimpanan logistik itu. “Ada enam aparat yang menjaga gudang logistik pemilu,” kata Agussalim. Selain dijaga aparat keamanan, pintu gudang logistik pemilu juga digembok dengan tiga kunci masing-masing kunci yang berbeda dipegang oleh KPU, Panwaslu dan pihak keamanan. Jadi jika gudang itu hendak dibuka, maka ketiga institusi pemegang kunci harus hadir dan menyaksikan. “Tidak bisa dibuka kalau salah satu dari tiga penyelenggara pemilu pemegang kunci tidak ada,” katanya. Langkah itu dilakukan agar logistik pemilu benar-benar aman, ujar Agussalim. (ant/dod)

JELANG PEMILU

KPU Siapkan Alat Peraga Sosialisasi JAMBI - Jelang Pemilihan Umum Legislatif 9 April mendatang, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi akan mencetak alat peraga sosialisasi pemilu. Hal tersebut dikatakan langsung Komisioner KPU Provinsi Jambi Desy Arianto. Dia mengatakan, alat peraga sosialisasi akan dicetak dalam jumlah banyak. “Kita akan gunakan alat peraga untuk menyampaikan informasi pemilu ke masyarakat,” katanya. Dicetakannya alat peraga pemilu tersebut bertujuan memberikan informasi kepada masyarakat tentang tata cara memilih dan pentingnya untuk melakukan pencoblosan. “Penyebaran alat peraga sosialisasi pemilu dilakukan untuk meningkatkan partisipasi pemilih

di Provinsi Jambi,” ujarnya. Desy menjelaskan, untuk melakukan penyebaran informasi dengan mengunakan alat peraga pemilu tersebut, KPU Provinsi Jambi akan mengoptimalkan jajarannya, dan juga akan mengoptimalkan Relawan Demokrasi untuk melakukan penyebaran ke masyarakat luas. “Kita akan manfaatkan PPK, PPS, di lapangan dan

Relawan demokrasi,” sebutnya. Dia menambahkan, pihaknya akan membuat alat peraga sosialisasi sesusai dengan kategori, yakni alat peraga sosialisasi untuk pemilih pemula, pemilih fisabilitas (penyandang cacat), kaum pinggiran dan tokoh agama. “Bentuk alat peraga sosialisasi yakni, berupa baliho, pamflet stiker dan lainlain,” pungkasnya. (arh/dod)

ANTARA FOTO/OKY LUKMANSYAH

ALAT SOSIALISASI: Petugas KPU Kabupaten Tegal membentangkan cara pencoblosan di lokalisasi Peleman Jalur Pantura, Tegal, Jateng. Di Provinsi Jambi, KPU Provinsi berencana memperbanyak alat peraga sosialisasi.


SELASA, 04 Maret 2014 ¦ Edisi Sore

M

Nama : Bahren Nurdin, SS., MA NIP/NIK Jenis Kelamin TTL Status Perkawinan Agama Golongan Pangkat Jabatan Fungsional Akademik Perguruan Tinggi Alamat

Telp/Faks Alamat Rumah

HP E-mail

: 197912302006041003 : Laki-laki : Sago, 30 Desember 1979 : Kawin : Islam : PENATA (III/C) : LEKTOR : IAIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi : Jl. Jambi-Muaro Bulian KM.16 SimpSungaiDurenKab.Ma.Jambi Telp Fax (0741) 583 183 – 584 118 : 0741-65009 : Komplek Perumahan Bahri Makmur, Blok J No. 6 RT 22 Desa KotaGraha,MendaloDarat,Ma.Jambi : +6285266859000 : bahren_nurdin@yahoo.com

uda, adalah kata yang identik dengan rasa emosi yang masih tingi, labil dalam berbagai hal. Namun jika kita bicara Tokoh Muda, seseorang tidak bisa mengatakan itu belum waktunya berkarya. Akhir-akhir ini, banyak tokoh muda bermunculan, bahkan senior mereka pun kerap redup. Hari ini, Harian Jambi akan mengulas tokoh mudah asal Jambi, Bahren Nurdin. Bahren Nurdin SS MA, merupakan putra kelahiran Sago, 30 Desember 1979, lulusan magister Universiti Kebangsaan Malaysia. Dia adalah akademisi perguruan tinggi Islam IAIN Sultan Thaha Syaifuddin Jambi. Di tengah aktif sebagai dosen, ia juga aktif dalam berbagai kegiatan, seperti diskusi dan dialog yang dilakukan oleh Forum Diskusi Jambi (FDJ) dengan menjadi pembicara dan aktif sebagai salah satu pengurus dari Center for Election and Political Party (CEPP) Link Jambi. “Ya, kegiatan terakhir selain mengajar, juga mengikuti acara CEPP yang berlangsung di Kampoeng Radja, Senin (3/3) kemarin. Dengan diadakannya kegiatan itu, mudah-mudahan para generasi muda bisa aktif dalam memberikan hak suaranya pada Pemilu 9 April mendatang,” ujar Bahren, ketika dibincangi Harian Jambi, di Kampus IAIN STS Jambi, Selasa (4/3) tadi pagi. Selain itu, ia juga dikenal dengan tokoh muda nan energik. Di usia yang muda ini, dirinya udah mampu menjadi motivator. Saat ini Bahren sedang menggarap beberapa buku, salah satu buku yang sudah ia terbitkan yakni, “Primitivisme Intelektual”. “Sekarang lagi sibuk menggarap buku “Wawasan Kebangsaan” bersama dengan Forum Diskusi Jambi, mudah-mudahan nantinya membuka pemikiran kita melihat kondisi bangsa hari ini,” jelas bapak satu anak ini.

Ajarkan Cara Menulis Di sela perbincangan, Bahren menyampaikan, bahwa generasi muda ke depan harus siap dan mampu menghadapi tantangan di era globalisasi dengan tetap mengedepankan sikap nasionalisme dan patriotisme. “Sebagai anak muda, harus berpikir kreatif dan inovatif

RIWAYAT PENDIDIKAN PERGURUAN TINGGI Bahren Nurdin diskusi bersama dengan sejumlah tokoh dalam suatu acara.

Bahren saat menjadi salah satu narasumber dalam sebuah kegiatan diskusi.

Tahun Lulus 2003

S1

Perguruan Tinggi Universitas Gadjah Mada

Jurusan Sastra Inggris

2011

Jenjang

S2

Universiti Kebangsaan Malaysia

Sastra Inggris

Bahren menyampaikan materi dalam sebuah seminar.

Bahren Nurdin bersama istri.

lagi dalam berpikir dan bertindak, untuk melahirkan sebuah karya,” kata dosen Fakultas Adab ini. Namun di tengah kesibukannya sebagai pengajar dan mengisi berbagai acara ia juga menyempatkan diri untuk menulis artikel, yang mengangkat masalahmasalah sosial dan pendidikan. “Tulisan itu adalah bentuk pemikiran kita terhadap kondisi yang ada, baik itu berupa saran, kritik, atau masukan agar ada dampak yang dirasakan,” ucap Bahren. Ia tak lupa mengajak anak-anak muda, untuk juga membiasakan belajar menulis. Menuangkan pemikiran ide dan gagasan kedalam sebuah tulisan. “Barangkali filosofinya, kalau kita meninggalkan harus ada karya, pemikiran dan ide yang bisa digunakan orang lain. Walaupun kita sudah meninggalkan tetapi karya dan pemikiran itu akan diingat orang,” jelasnya. Dikatakannya, bagi sebagian orang menulis merupakan momok yang menakutkan. Paling sering kita mendengar ungkapan “Aku kalau disuruh ngomong berapa lama pun bisa, tapi kalau nulis minta ampun deh”. Ini bisa terjadi terhadap siapa pun. Tidak hanya di kalangan awam yang memang tidak bersentuhan dengan dunia tulis dan baca, di kalangan intelektual seperti guru dan dosen pun berlaku. Guru dan dosen yang notabenenya adalah orang-orang yang selalu bersentuhan dengan dunia buku dan ilmu ketika diajak menulis selalu ‘kalah’. “Sekarang tinggal tanya saja pada diri sendiri! Jika Anda terlalu banyak membuat alasan maka sudah dapat dipastikan Anda termasuk golongan orang yang gagal. Ini juga sering terjadi di dunia penulis. Ketika saya mengajak kawan-kawan dosen menulis, wah keluar seribu alasan. Jika diberi solusi terhadap alasan tersebut, selalu saja ada alasan lain, gak habis-habis. Maka selamanya lah akan terpuruk di dalam alasan tersebut,” imbuh Bahren, yang juga pengurus Pelanta, Forum Komunikasi Penulis Jambi. Lulusan S1 Sastra Inggris UGM Yogyakarta ini juga mengatakan bahwa, menulis itu semudah ngomong. Ingat, cara ini bisa sebagai pembasmi sekian banyak alasan anda untuk tidak menulis. “Menurut saya ini cara tergampang yang dapat dilakukan. Inspirasi ini saya dapat setelah salat subuh hari. Saya tidak tahu, apakah cara ini sudah pernah ditulis orang atau belum. Jika sudah, ya jadikan aja pengayaan,” serunya. Bahrein seperti tidak berat untuk memberikan cara dia menimbulkan inspirasi, bahkan dirinya dengan lantang membeberkan itu semua. “Begini caranya. Anda bisa ngomong? Pasti! Berarti anda bisa menulis! Masukkan ke alam bawah sadar bahwa Anda bisa menulis. Caranya gampang. Gampang Banget! Anda ambil sebuah topik yang Anda tahu tentang itu dan omongin. Keluarkan semua ide. Sambil ngomong direkam menggunakan HP atau alat rekam lainnya. Jangan pikirkan apa pun, ngomong saja. Setelah selesai ngomong, apa pun yang anda omongin itu TULIS. Jangan ditambah dan jangan dikurangi. Tulis saja. Itulah tulisan. Ketika omongan itu menjadi kata-kata yang diketik atau ditulis, ya itu tulisan, bukan omongan. Dan Anda sudah menulis. Semudah itulah menulis. Jangan cari alasan lagi, Ngomong, Rekam, Tulis! Lakukan sekarang,” praktiknya. Untuk itu ia mengajak kalangan semua untuk menulis dan apa yang kita bicarakan bisa memberikan inspirasi bagi para pembaca. “Selamat mencoba, semoga dari situ melahirkan ide dan gagasan cerdas untuk perbaikan bangsa ke depan,” pungkasnya. (ima/dod)


SELASA, 04 Maret 2014 Edisi Sore

9

DE ROSSI DISKORS

TIGA LAGA Karena Memukul Pemain Inter Milan, Mauro Icardi Daniele De Rossi harus menerima sanksi atas tindakan tidak terpujinya kepada Mauro Icardi. Gelandang AS Roma itu dijatuhi hukuman larangan bertanding sebanyak tiga laga. DETIKSPORT, Roma INSIDEN antara De Rossi dan Icardi terjadi saat Roma menjamu Inter Milan di giornata 26, Minggu (2/3/2014) dinihari WIB lalu. Kejadian itu memang tidak terlihat oleh wasit Mauro Bergonzi yang memimpin pertandingan. Namun Komisi Disiplin Serie A menggunakan rekaman video sebagai bukti. Akibat perbuatannya itu, De Rossi mendapat skorsing sebanyak tiga pertandingan. Dengan demikian, wakil kapten Roma itu tidak bisa tampil di laga melawan Napoli, Udinese, dan Chievo. “Siaran ulang televisi menunjukkan bahwa pemain Roma ini secara agresif mendorong kepala pemain lawan,” demikian bunyi pernyataan Komisi Disiplin Serie A seperti dikutip Football Italia. “Kemudian, secara beruntun, dia memukul Icardi dengan tangan yang sama dari belakang,” lanjut pernyataan itu. Selain De Rossi, bek Inter Juan Jesus juga mendapat sanksi yang sama. Dia dihukum karena memukul bek Roma, Alessio Romagnoli. (*/pai)

IKER CASILAS

Ingin di Madrid sampai Umur 40 Tahun MADRID - Iker Casillas mengungkapkan keinginannya untuk bertahan di Real Madrid dalam waktu yang lebih lama lagi. Namun dia baru akan mempertimbangkan kelanjutan masa depannya saat kontraknya habis. Setelah posisinya sebagai kiper utama Madrid digeser oleh Diego Lopez, masa depan Casillas kerap menjadi spekulasi. Tak jarang dia dikabarkan akan meninggalkan Santiago Bernabeu. Namun Casillas justru menekankan bahwa dia tidak punya niat untuk meninggalkan Madrid. Kiper internasional Spanyol itu bahkan punya keinginan untuk membela Los Blancos sampai usianya 40 tahun. Namun Casillas yang kini berusia 32 tahun itu tetap realistis terkait keinginannya itu. Dia akan mempertimbangkan kembali masa depannya di Madrid saat kontraknya habis pada 2017 mendatang. “Aku berpikir lebih banyak soal apa yang akan aku lakukan ketika aku berhenti bermain. Aku ingin terus terlibat dalam sepakbola dan membantu klub, jika situasinya memungkinkan,” ujar Casillas kepada Melodia FM seperti dikutip Sky Sports. “Aku bisa bermain sampai aku berusia 40 tahun. Jika Anda menjaga diri Anda sebagai kiper, Anda bisa terus bermain sampai usia itu,” lanjut Casillas. “Aku ingin terus bermain untuk Real Madrid sampai aku berumur 40 tahun, tapi waktunya akan datang ketika itu tidak mungkin. Aku akan mempertimbangkan masa depanku di Real ketika kontrakku habis,” imbuhnya. (dtk/pai)

LIGA INGGRIS

Didakwa FA

Alan Pardew

L O N D O N - Manajer Newcastle United Alan Pardew terancam sanksi setelah menanduk gelandang Hull City David Meyler. Asosiasi Sepakbola Inggris (FA) resmi menjatuhkan dakwaan kepada Pardew. Insiden tersebut terjadi di tengah-tengah pertandingan antara Hull melawan Newcastle di KC Stadium pada akhir pekan lalu, yang diawali dengan percekcokan di pinggir lapangan. Di akhir laga, Pardew mengaku menyesal dan melontarkan permintaan maaf. Namun, manajer berusia 52 tahun itu lantas mendapat respons negatif dari banyak kalangan

dan kini dia tidak bisa lolos dari hukuman. “Manajer Newcastle United Alan Pardew telah didakwa sehubungan dengan sebuah insiden dalam pertandingan timnya melawan Hull City pada 1 Maret 2014,” bunyi pernyataan FA sebagaimana dilansir Sky Sports. “Insiden itu terjadi di menit ke72 pertandingan, Pardew terlibat dalam sebuah insiden dengan seorang pemain Hull City yang berujung dengan tindakan yang tidak patut.” “Pardew memiliki waktu sampai pukul 6 sore pada 6 Maret 2014 untuk merespon dakwaan ini.” Pardew sudah lebih dulu menerima hukuman dari Newcastle berupa denda sebesar 100 ribu poundsterling, beberapa jam setelah insiden tersebut. Selain itu, dia bebas dari proses hukum karena baik Meyler atau Hull tidak melaporkan kepada pihak kepolisian. (dtk/pai)

Jorge Lorenzo

JELANG BALAPAN

Lorenzo Ngaku Belum Fit MELBOURNE - Menjelang bergulirnya balap MotoGP 2014, Jorge Lorenzo mengaku belum mencapai kondisi terbaiknya. Pebalap Yamaha ini mengeluhkan simulasi balapan yang ada di dalam tes pramusim. Lorenzo menjalani sejumlah operasi saat libur kompetisi untuk menyembuhkan cedera tulang selangka yang disebabkan kecelakaan di Assen dan Sachsenring di musim panas. Pada tes pramusim MotoGP yang telah selesai di Sepang, pebalap Spanyol itu memperoleh hasil

yang tidak terlalu memuaskan. Kebugaran disebutnya mempengaruhi dia. “Aku sudah menjalani tiga operasi,” ungkap dua kali juara dunia MotoGP ini kepada La Gazzetta dello Sport. “Aku tidak dalam bentuk terbaik, aku tidak memiliki waktu cukup untuk memulihkan diri dari tiga anestesi umumnya.” “Aku telat untuk mulai nge-gym dan aku jauh dari kondisi pada musim lalu. Aku kesulitan untuk menunggang motor dan simulasi balapan menghancurkan aku.” Seiring dengan kontraknya

yang habis dengan Yamaha di akhir musim, Lorenzo kembali menegaskan niatnya untuk terus bertahan. Namun, hal itu juga tergantung dengan performa motor. “Akan romantis untuk mengakhiri karierku dengan Yamaha, di mana aku selalu merasa diperlakukan dengan baik,” lanjut Lorenzo. “Tapi sebagai seorang pebalap kompetitif, aku ingin memiliki motor yang sebagus rivalrivalku. Aku berharap Yamaha bisa menawarkan hal itu sebelum akhir musim.” (dtk/pai)


SELASA, 04 Maret 2014 Edisi Sore

10 INDUSTRI BAJA

Masih Terpengaruh Global Losses JAKARTA - Direktur Eksekutif Asosiasi Industri Besi dan Baja Indonesia (IISIA) Hidayat Trisepoetro mengatakan industri baja dunia memprihatinkan yang terbukti dengan kerugian yang dialami perusahaan baja terkemuka di dunia. “Kerugian yang dialami industri baja dunia disebabkan kondisi ekonomi yang belum membaik sepanjang 2013,” kata Hidayat di Jakarta, Selasa. Kondisi demikian, kata Hidayat, membuat industri baja di dalam negeri saat ini hanya mampu bertahan (survival) agar tidak mengalami kerugian lebih besar lagi. Bahkan Hidayat mengkatakan, IISIA sampai saat ini belum berani memprediksi kapan industri baja akan kembali pulih karena semua itu sangat bergantung kepada kondisi ekonomi dunia. Menurut Hidayat, industri baja erat kaitannya dengan nilai tukar dolar AS dan harga baja dunia, kondisi saat ini harga bahan baku tinggi, sedangkan harga jual tertekan. Krakatau Steel misalnya untuk produk HRC andalannya penjualan tertekan 13 persen, CRC 9 persen, wirerod 11 persen, baja profile 13 persen sebagai akibat belum membaiknya harga baja dunia ditambah fluktuasi nilai tukar dolar AS. Hidayat mengatakan, kondisi ekonomi dunia yang belum pulih menjadi penyebab kerugian industri baja dunia saat ini belum ada yang dapat memprediksikan kapan akan membaik. Ia mengatakan, dengan kondisi ekonomi dunia yang kurang mengutungkan seharusnya pemerintah mengambil langkah-langkah antisipasi untuk meringankan tekanan. Dalam jangka pendek, menurutnya, seharusnya dapat dilakukan penataan pasar agar industri di dalam negeri dapat bertahan (survival). Salah satunya bersama-sama pemerintah mengatasi persoalan perdagangan curang (unfair) yang dilakukan sejumlah produsen baja untuk menghindari kerugian. Saat ini banyak produsen baja besar dunia yang membanjiri produknya ke negara dunia ketiga dengan harga jauh lebih murah dibanding harga di dalam negeri. Seperti transaksi non PPN yang marak terjadi di dalam negeri, baja non standard/banci, penyimpangan kode HS dan lainnya. Analis dari Trust Securities Reza Priambada mengatakan, kerugian sejumlah produsen baja global akibat penurunan permintaan baja dan tertekannya harga baja karena kapasitas produksi baja berlebih (over capacity) terutama di China sebagai produsen terbesar. Ia memperkirakan harga baja masih akan tertekan sehingga mengakibatkan industri baja nasional mengalami kelesuan sebagai akibat belum pulihnya pasar baja di luar negeri. “Harga baja terus mengalami penurunan sehingga akhirnya berpengaruh terhadap pasar di dalam negeri,” ujarnya. Menurut data Platts Steel Business Briefing dan Bloomberg Business Week sejumlah produsen baja dunia seperti Arcelor Mital pada kuartal III 2013 mengalami kerugian USD 193 juta, Nippon Steel Sumitomo Jepang mengalami rugi 1,5 miliar dolar AS, Tata Steel India 1,3 miliar dolar Ansteel Group China 1,3 miliar dolar AS, tercatat ada 18 perusahaan lagi yang mengalami kerugian.(ant/sar)

RI Impor Bawang dari Singapura Juga Impor Cabai dan Kentang Awal tahun 2014, pasar dalam negeri sudah dibanjiri oleh produk asing atau impor. Sebut saja seperti bawang merah, bawang putih, kemudian berbagai jenis cabai dan kentang. DETIKFINANCE, Jakarta SEPERTI dikutip detikFinance, Selasa (4/3/2014) dari laporan bulanan Badan Pusat Statistik (BPS), impor bawang

merah tercatat total 6.247 ton atau US$ 3,1 juta. Asalnya dari India 2.548 ton atau US$ 1,3 juta, Thailand 2.668 ton atau

US$ 1,2 juta dan Vietnam 1.030 ton atau US$ 487 ribu. Bawang putih diimpor sebesar 30.790 ton atau US$ 22,2 juta. Impor dilakukan dari China 30.734 ton atau US$ 22,2 juta dan Singapura 55,8 ton atau US$ 24 ribu. Lucunya negara Singapura menjadi salah satu pengekspor bawang putih. Padahal jika melihat demografis Indonesia, negara yang luasnya

jauh lebih besar ketimbang Singapura seharusnya memiliki lahan yang banyak untuk mengembangkan bawang putih. Kemudian adalah Cabai (kering-tumbuk) dengan catatan 1.152 ton atau US$ 1,6 juta. Ini didatangkan dari India 891 ton atau US$ 1,1 juta, China 209 ton atau US$ 30 ribu dan Thailand Malawi dan Pakistan serta negara lainnya sekitar 50 ton atau US$

100 ribu. Cabai jenis kedua adalah awet sementara dengan total impor 563 ton atau US$ 576 ribu. Asalnya adalah dari China 243 ton atau US$ 292 ribu dan Thailand 320 ton atau US$ 284 ribu. Selanjutnya adalah kentang dengan impor sebanyak 100 ton atau US$ 95 ribu. Asal kentang keseluruhan pada bulan ini adalah dari Inggris.(*/sar)

KOPI INDONESIA

NOVRIAN ARBI/ ANTARA FOTO

KOPI INDONESIA: Seorang pekerja menunjukkan biji kopi arabika mentah siap diolah di pabrik Kopi Aroma, Bandung, Jawa Barat. Saat ini kopi Indonesia merajai pasar-pasar di Mesir.

Rajai Pasaran di Mesir KAIRO - Produksi tanaman kopi asal Indonesia saat ini mampu merajai pasaran di Mesir dengan volume ekspor asal

Indonesia mencapai 70 persen dari serapan kopi di pasaran Mesir. Kopi Indonesia yang kini

merajai pasaran Mesir itu terungkap pada Temu Bisnis Indonesia-Mesir di Kairo, Senin (3/3). “20 tahun lalu kopi Indonesia belum dikenal di Mesir, tapi kini telah merajai dengan angka lebih 70 persen pangsa pasar setempat,” kata Dr Ahmed Shaheen, importir kopi utama Mesir dalam pertemuan tersebut. Temu bisnis yang dikemas dalam jamuan santap siang bersama wartawan dan pengusaha Mesir di Hotel Four Seasons itu diprakarsai KBRI Kairo dan Kementerian Perdagangan RI. Shaheen mengisahkan bahwa ia jatuh cinta dengan kopi Indonesia setelah berkunjung ke Indonesia pertama kali sekitar 20 tahun silam. Menurut dia, setiap tahun impor kopi dari Indonesia sebanyak 12-15 ribu ton. Sebelumnya Mesir mengimpor kopi dari sejumlah negara termasuk Brazil, Vietnam dan Turki, katanya. Atase Perdagangan KBRI Kairo Fetnayeti Winarko, yang dikonfirmasi Antara Kairo membenarkan testimoni Shaheen tersebut. “Dalam beberapa tahun terakhir, kopi Indonesia memang selalu menempati urutan pertama dalam daftar impor Mesir,” katanya. Fetnayeti mencontohkan, ekspor kopi Indonesia pada kurun Januari-November 2013

tercatat 32 juta dolar AS dari total 47 juta dolar impor kopi Mesir, yakni mengusai 71 persen pangsa pasar di Negeri Piramida itu. Namun impor kopi Mesir dari Indonesia pada JanuariNovember 2013 menurun 9,43 persen dibanding periode sama tahun sebelumnya tercatat 35,32 juta dolar. Selain Shaheen, beberapa pengusaha Mesir yang menjalin bisnis dengan Indonesia juga menyampaikan testimoni, yang umumnya memuji kualitas produk-produk dagang Indonesia. Ketua Perhimpunan Pengusaha Mesir-Indonesia, Mohamed Abdel RAhman Barakah, pada kesempatan itu mengajak pengusaha Mesir untuk bermitra dengan rekan bisnis dari Indonesia untuk meningkatkan kerja sama perdagangan kedua negara. “Saya sebagai orang Mesir sudah lebih 25 tahun menjalin bisnis dengan Indonesia. Banyak kemudahan yang diberikan pemerintah Indonesia bagi saya. Oleh karena itu, saya ajak pengusaha Mesir untuk melirik peluang emas di Indonesia,” katanya. Sementara itu, Duta Besar RI untuk Mesir, Nurfaizi Suwandi, dalam sambutannya mengingatkan pengusaha Mesir agar berhati-hati menghimpun

informasi bisnis lewat internet karena banyak informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan. “Banyak bertebaran informasi bisnis di internet, namun perlu ekstra hati-hati karena banyak juga informasi yang tidak benar dan bahkan mengandung penipuan,” paparnya. Di sisi lain, Staf Ahli Bidang Pemberdayaan Usaha Dagang Mikro, Kecil, Menengah dan Promosi Ekspor pada Kementerian Perdagangan RI, Irnawati, dalam temu bisnis tersebut memaparkan tentang perkembangan terkini ihwal peluang perdagangan di Indonesia. Di bidang kerja sama perdagangan Indonesia-Mesir, Irnawati menjelaskan, total perdagangan kedua negara pada Januari-November 2013 tercatat 1,10 miliar dolar AS, menurun 5,5 persen dibanding periode sama tahun sebelumnya. Adapun ekspor non migas ke Mesir pada Januari-November 2013 mencapai 993,4 juta dolar, meningkat 3,1 persen dibanding periode sama tahun sebelumnya bernilai 963,4 juta dolar. Sementara impor Indonesia dari Mesir pada Januari-November 2013 sebesar 114,2 juta dolar, menurun 45,4 persen dibanding periode sama tahun sebelumnya tercatat 209,2 juta dolar.(ant/sar)

TANGERANG EXPO

Omset Pameran Rp 242 Juta SERANG - Dinas Industri Perdagangan dan Koperasi Kota Tangerang menyebutkan omset pameran Tangerang Expo selama lima hari mencapai RP242.785.000. “Omset pameran telah mencapai lebih dari RP242 juta. Jumlah tersebut belum termasuk stan kuliner dan tenda kerucut,” kata Kepala Dinas Industri Perdagangan dan Koperasi (Indakop) Kota Tangerang Muh. Noor, Selasa. Ditambahkannya bahwa yang terpenting dalam kegiatan ini adalah terjalinnya kerja sama lanjutan dengan skala yang lebih besar. Bahkan ada produk UKM dapat diekspor ke luar negeri, seperti salah satu contoh produsen alas kaki/sepatu pria

dewasa Romanz Joseph. “Produk alas kaki atau sepatu tersebut telah berhasil menjalin kerjasama dengan negara Prancis dan Iran,” kata Muh Noor. Wakil Wali Kota Tangerang, Sachrudin, mengatakan, kegiatan Tangerang Expo 2014 merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kota Tangerang dalam membina UKM di Kota Tangerang. Kota Tangerang merupakan kota yang sangat potensial untuk berinvestasi karena letaknya yang strategis dengan Bandara Internasional Seokarno Hatta. Selain itu, Pemkot terus berupaya memberikan dan menjamin para investor yang ada di Kota Tangerang dengan

selalu menciptakan kondisi yang aman dan nyaman dalam berinvestasi. “Kami berharap para UKM di Kota Tangerang dapat terus mengembangkan produkproduknya sehingga mampu bersaing di tingkat nasional maupun internasional,” tuturnya. Tangerang Expo diikuti oleh 72 UKM binaan, 12 SKPD Kota Tangerang, 8 Dinas Provinsi dan 11 stand yang terdiri dari BUMN, BUMD dan swasta lainnya. “Tujuannya guna meraih peluang bisnis dan menjalin kerja sama yang saling menguntungkan di bidang permodalan, perdagangan, teknologi, SDM dan lainnya,” tambah Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah.(ant/sar)


SELASA, 04 Maret 2014 Edisi Sore

11

Belum Terpecahkan REALITAS kehidupan selalu dibumbui dengan sebuah misteri yang mengundang keingintahuan. Manusia, alam, dan mahluk

lainnya adalah sebuah kesatuan yang mampu meramu semua rasa penasaran dan curiga ke dalam sebuah misteri hadir di

muka bumi. Skeptis (ragu) lalu prangsangka, adalah awal dari terciptanya sebuah keingintahuan, namun demikian tidak semua

misteri dan keraguan dapat dijawab begitu saja. Berikut kami menyajikan 5 misteri yang belum terpecahkan hingga saat ini:

1. DB Cooper SEBUAH solusi bagi salah satu kasus misteri sepanjang masa yang masih belum terungkapkan oleh Agen Federal Pemerintah Amerika Serikat (FBI). Pada 24 November 1971, seorang manusia separuh baya bernama Dan Cooper (DB Cooper, sebuah nama yang diakibatkan dari salah komunikasi oleh pihak pers), melakukan sebuah pembajakan terhadap pesawat boeing 727 dan meminta uang sebesar 200.000 dollar AS dan dua parasut, sebagai tebusannya. Ia mengakui memiliki bom di dalam koper dan telah dibenarkan oleh seorang pramugari. Permintaan Cooper pun dipenuhi dan dilaksanakan di

Bandara Tacoma, Seattle, AS. Ia memperbolehkan dua penumpang pesawat dan beberapa crew untuk meninggalkan pesawat sebelum memerintahkan pesawat untuk terbang ke Meksiko. Setelah pesawat itu terbang, Cooper membuka tangga pintu samping dan melakukan penerjunan malam di atas lokasi yang tidak dapat dipastikan. Lima bulan pencarian telah dilakukan—dikatakan pencarian itu merupakan yang terlama dan termahal. Namun pada tahun 1980 seorang bocah dikabarkan menemukan uang sisa tebusan sebesar 5.880 dollar AS, namun jejak mengenai si pembajak hingga

kini belum ditemukan. Pada tahun 2007, FBI kembali membuka kasus pemabajakan tersebut, dan mengatakan bahwa tidak mungkin seorang Cooper bisa selamat dari sebuah penerjunan. Namun ekspresi dan ketertarikan FBI tersebut seakan mencoba mengungkapkan siapa sebenarnya Cooper si pembajak misterius ini. Bahkan sebuah kemungkinan yang mengarah pada internal FBI, apakah Cooper ini adalah mantan atau petugas FBI? Identitas Cooper masih menjadi sebuah misteri dan menjadisalah satu kasus pembajakan pesawat yang belum terungkap hingga saat ini.

4. Mayat Somerton PADA 1 Desember 1948, sesosok jenazah tak dikenal ditemukan terbujur kaku di Pantai Somerton, Adelaide, Australia. Jenazah tersebut diindentifikasi sebagai pria berusia 40 tahunan, dan kondisi fisiknya masih baik. Tidak ada satu pentunjuk yang dapat mengungkapkan identitas lelaki tersebut, bahkan catatan gigi (dental) tidak mendapatkan kecocokan dengan identitas mana pun. Ahli Forensik dan detektif pun tidak dapat mengungkapkan siapa jenazah ini, dan penyebab kematiannya. Misteri semakin bertambah ketika ditemukan sebuah

kertas bertuliskan kata “Tamam Shud” yang berada di salah satu saku celananya. Setelah diteliti dan ditelusuri bahwa kata tersebut adalah berhubungan dengan buku edisi The Rubaiyat of Omar Khayyam, yang langka, sehingga tulisan kata tersebut dianggap sebagai sebuah kode. Pihak penyelidik pun kemudian mendatangkan ahli peretas dan pemecah kode, dan semuanya gagal. Identitas dan penyebab kematian jenazah ini tidak dapat diungkapkan. Kasus jenazah asing ini tidak pernah ditutup oleh South Australian Major Crime Task Force (penyelidik resmi

2. The Black Musoleum –Kuburan ‘Bluidy’ MacKenzie EDINBURGH adalah sebuah surga bagi para pencari hantu. Tempat ini adalah sebuah sudut yang menyeramkan di sebuah Kota di Skotlandia yang tidak dianggap sebagai tempat angker, atau bahkan dikenal dengan aktifitas supranatural, hingga ditemukannya satu sudut yang didokumentasikan memiliki aktifitas tidak biasa. George MacKenzie (16381691), bangsawan yang bergelar Lord Advocate of Scotland, dikenal sebagai seorang

yang suka melakukan siksaan terhadap seseorang yang melanggar norma dan aturan agama semasa hidupnya. Dan saat ini diduga rohnya yang penasaran masih bergentayangan disekitar pemakamannya, dan melakukan apa yang dilakukan semasa hidupnya. Pada tahun 1998, seorang gelandangan mendobrak makamnya dan jatuh ke dalam sebuah ruangan yang dipenuhi oleh kerangka manusia. Semenjak peristiwa itulah mulai bermunculan

berbagai kabar mengenai kecelakaan aneh yang terjadi, mulai dari orang yang kesurupan (hilang kesadaran) hingga api yang muncul tiba dan banyaknya bangkai binatang di sekitar makam. Banyak juga pengunjung yang mengalami patah pada jari, rambutnya dijambak, dipukul dan ditendang oleh penyerang tak kasat mata. Munculnya luka lebam, goresan dan terbakar, sobek, muntah dan mualmual adalah sebuah fenom-

ena yang kerap dilaporkan terjadi di pemakaman tersebut. Serangan-serangan fisik tersebut, kebanyakan tidak diketahui-rasakan hingga para pengunjung tersebut berada di rumah atau tempat mereka menginap, dan dalam keadaan santai baru mereka menyadari apa yang dialami oleh mereka. Apapun yang tersembunyi di dalam makam hitam (black musoleum), mereka benarbenar ada.

pemerintah Australia) , sehingga banyak orang yang masih mencoba memecahkannya.

5. Peta Piri Reis PETA ini dapat ditemukan di Perpustakaan Istana Topkapi di Istanbul, Turki. Peta Piri Reis lebih merupakan

sebuah enigma (teka-teki) daripada sebuah peta. Tergambar wilayah perairan barat Afrika, bagian timur Amerika Selatan,

dan bahkan perairan utara Antartika (walaupun baru ditemukan 300 tahun setelah ditemukannya peta Piri Reis). Selanjutnya keanehan dari peta ini adalah tidak digambarkannya perairan yang beruapa hamparan es. Padahal bukti geologis memperlihatkan bahwa benua Antartika masih berupa lapisan es semenjak 4000 SM. Reis adalah admiral Turki, pelaut terkenal yang memiliki hasrat tinggi terhadap pembuatan dan ekspolarsi pemetaan. Ia menggunakan jabatannya untuk memperoleh akses ke dalam Perpustakaan Pemerintah di Konstantinopel, untuk memperoleh informasi dan catatan yang ia butuhkan. Peta tahun 1513 yang terbuat dari kulit rusa miliknya dikerjakan dengan cara melihat sumber dari hasil pemetaan orang lain, seperti yang satu ini Reis melihat dan memperhitungkanya dengan bantuan peta yang dibuat di zaman Raja Alexander Agung. Peta Reis, terlihat lebih menjelaskan secara detail topografi kawasan Amerika Selatan terutama dataran Andes, yang tidak terlihat pada peta buatan orang-orang Eropa di Tahun 1513.

3. Gef Si Mongoose yang Berbicara BERDASAR pada cerita tentang hantu Dalby, Gef digambarkan sebagai mahluk yang menyerupai mongoose (semacam musang). Dilaporkan bahwa sosok binatang ini hidup di sebuah perternakan miliki Keluarga Irving, di sebuah daerah bernama Dalby, Isle of Man. Kebenaran mengenai Gef ini masih

disangsikan, dan menjadi misteri. Sosoknya dianggap hantu, binatang seram, bahkan beberapa menyebutnya sebagai hoax, olok-olokan untuk sebuah sensasi. Pada September 1931, Keluarga Irving mulai mendengar sebuah suara gesekan yang aneh berasal dari loteng gudang perternakan. Suara

tersebut kemudian berubah menjadi suara tawa bayi, tak lama itu suara itu menjadi seperti suara bayi yang sedang belajar berbicara. Keluarga Irving mendapatkan bahwa mahluk tersebut menyerupai sosok musang, selain berbicara bahkan musang tersebut bisa bernyanyi. Mereka (keluarga Irving) menganggap

bahwa musang ini merupakan jelmaan roh. Kasus musang tersebut kemudian diselidiki oleh Harry Price, namun bukti-bukti subtansial tidak pernah tercatatkan, beberapa hanya berupa foto-foto yang kualitasnya sangat buruk, yang memperlihatkan sosok binatang sedang berada di sebuah perternakan. SUMBER//UNIKDUNIA.COM


TANAH SAKTI

SELASA, 04 Maret 2014 Edisi Sore

12

Kerinci Tak Buka Seleksi CPNS Pengangkatan Honorer K2 Dilakukan Bertahap Seluruh tenaga honorer yang masuk dalam database Kategori 2 di lingkup Pemerintah Kabupaten Kerinci akan diangkat secara bertahap menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS). SAPRIAL, Kerinci HAL ini disampaikan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kerinci Evron Edison, pada koran ini via ponselnya kemarin. Menurut dia, pengangkatan secara

bertahap ini sesuai dengan hasil rapat koordinasi pihaknya dengan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).

"Ya informasi dari Menpan, bahwa seluruh K2 akan diangkat menjadi CPNS, mulai dari tahun 2014 sampai 2017," jelasnya. Dikatkana Evron, Menpan akan mengangkat seluruh honorer K2 ini dengan catatan Pemkab Kerinci tidak boleh menerima pegawai dari jalur umum. "Bagi daerah yang honorer K2 di atas seribu, maka tidak boleh menerima tes CPNS dari umum, itu sudah menjadi tanggung jawab

Kemenpan," bebernya. Sementara itu, ditanya soal pemberkasan honorer K2 yang telah dinyatakan lulus, Evron mengatakan pemberkasan berkas ini akan dilaksanakan bulan ini. "Syarat melengkapi berkas di antara bebas narkoba, SKCK, surat keterangan honor dari 2005 dan absen sejak 2005," jelasnya. Nama-nama yang tidak lulas, sambung Evron, sudah diusulkan kembali ke Kemenpan, untuk kembali direkrut.

"Menpan sudah menyatakan bahwa urusan Honorer K2 tanggung jawabnya, artinya suluruh honorer akan diangkat menjadi PNS," jelasnya lagi. Untuk diketahui, bahwa tahun 2014 Kabupaten Kerinci tidak menerima CPNS hal ini dikarenakan honorer K2 di Kabupaten Kerinci lebih dari 1000. "Honorernya yang lebih dari 1000, maka daerah tersebut tidak boleh menerima tes CPNS dari umum," ungkapnya. (*/pai)

MEGA PROYEK PLTG DOK/HARIAN JAMBI

Pengeboran Geothermal Dipertanyakan

PELATIHAN: Tampak para napi Rutan Sungaipenh sedang mengikuti pelatihan mengelas.

PELATIHAN

KERINCI – Proses pembangunan mega proyek Geothermal di Lempur, Kecamatan Gunung Raya, yang saat ini telah memasuki proses pengeboran, dipertanyakan oleh Pemerintah Kabupaten Kerinci. Pasalnya, pengeboran energi panas bumi oleh PT Pertamina Geothermal Energi ini, sampai saat ini belum pernah memberitahukan sudah berapa persen proses pengerjaan di lapangan. Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Kerinci Bambang Karyadi membenarkan ini. Menurut dia, meski sudah berjalan beberapa tahun, pihaknya belum menerima laporan terkait sejauh mana perkembangan pembangunannya. “Setidaknya mereka bisa melapor berapa

40 Napi Dilatih Mengelas SUNGAIPENUH- Sebanyak 40 warga binaan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Sungaipenuh diberikan bekal keterampilan las dan pertukangan (Cinderamata). Pelatihan ini berlangsung selama 3 hari di Rutan Sungaipenuh. Kepala Rutan Sungaipenuh Luhur Pambudi didampingi Kabid Pelayanan Rehabiltitasi Sosial (Pelrehsos) Amir Syam Ssos MSi, mengemukakan hendaknya para warga binaan untuk memanfaatkan kesempatan pelatihan ini dengan sebaiknya. "Dengan pelatihan ini, diharapkan dapat dijadikan modal dasar untuk meningkatkan keterampilan dan nantinya bisa dijadikan bekal untuk memperoleh pekerjaan," kata Luhur Pambudi. Luhur Pambudi menegaskan, pelatihan yang diberikan ini, merupakan pelatihan keterampilan dasar tapi siap pakai kerena bekal diberikan merupakan ilmu terapan di lapangan, seperti pelatihan las, saat ini pekerjaan itu selalu dibutuhkan oleh masyarakat. Hal serupa pelatihan pertukangan (Cinderamata), sejalan dengan dinamika pelaksanaan pembangunan di tengah masyarakat dewasa ini, tegas Luhur Pambudi. Hal yang sama juga dikemukaan oleh Kabid Pelrehsos Amir Syam SSos MSi, adapun dasar dua pelatihan ini dilaksanakan untuk warga binaan Rutan Negara Sungaipenuh, nantinya sekeluarnya meraka melaksanakan habis masa hukuman, diharapkan dengan cepat dapat memperoleh pekerjaan. "Keterampilan las dan pertukangan (Cinderamata), saat ini sangat dibutuhkan, di samping modal untuk mencari pekerjaan juga diharapkan dapat mengembangkan usaha sendiri," katanya. “Dari hasil survei, materi pelatihan juga sesuai dengan Kondisi Kabupaten Kerinci maupun Kota Sungaipenuh, sebagai kita ketahui bersama Kabupaten Kerinci, salah satu tujuan wisata dalam Provinsi Jambi, sementara cinderamata khas Kerinci masih sangat minim,” kata Amir Syam. Kabid Pelrehsos menambahkan, kegiatan ini untuk meningkatkan kesadaran hukum serta memberikan ketrampilan dasar warga binaan dan keterampilan ini akan menjadi modal untuk mendapatkan suatu pekerjaan guna memenuhi kebutuhan hidup," kata Amir Syam. Dia menambahkan, usai pelatihan tersebut peserta akan mendapatkan sertifikat. Pelatihan Las dan Cinderamata yang diikuti 40 warga binaan terdiri dari 20 mengikuti pelatihan las dan 20 mengikuti pelatihan pertukangan (Cinderamata) semua warga binaan Rutan Sungaipenuh. (pai)

persentase pengeboran kepada Pemkab Kerinci,” tegasnya. Dikatakannya, belum dilaporkannya perkembangan geothermal ini, perlu menjadi pertanyaan bagi Pemkab Kerinci. “Saya juga tidak tahu apakah Disperindag dan ESDM sudah menerima laporan,” ungkapnya. “Coba tanya dengan Kabid Perindag, apakah pihak Geothermal sudah memberikan laporan terkait dengan pengeboran panas bumi tersebut,” jelasnya lagi. Sementara itu, anggota Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kerinci Yuliusnadi, mengatakan pihak DPRD juga belum menerima laporan secara langsung. Ia mengaku, Disperindag dan ESDM sudah melapor satu kali sekitar delapan bulan yang lalu, saat itu laporannya mengatakan pengeboran yang pertama gagal, tapi pengeboran yang kedua belum selesai. “Kalau laporan secara langsung belum pernah diterima,” tegasnya lagi. Dit-

DOK/HARIAN JAMBI

PENGEBORAN: Lokasi pengeboran energi panas bumi, oleh PT. Pertamina Geothermal Energy di desa Lempur.

JELANG PEMILU

KPU Ganti 102 PPS KERINCI - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kerinci akhirnya mengganti 102 Panitia Pemungutan Suara (PPS) di 70 desa dalam Kabupaten Kerinci pada Senin (3/3) kemarin. Hal ini disampaikan Divisi Hukum KPU Kerinci Suhardi-

man pada koran ini. Ia mengatakan bahwa PPS yang diganti tersebut karena mereka menjabat sebagai aparat desa. "Ya, KPU sudah melantik PPS, ada 102 orang PPS yang dilantik, mereka dilantik menggantikan posisi PPS sebelumnya yang

diberhentikan karena menjabat sebagai aparat desa," tegasnya. Lanjutnya dari 102 PPS yang akan diganti, 60 orang di antaranya menjabat sebagai kepala desa, sekretaris desa dan aparat desa yang lainnya juga di-PAW KPU. (pri/pai)

anya soal kontribusi, ia mengatakan, sejauh ini kontribusi dari geothermal untuk daerah

belum ada, namun bentuk bantuan CSR sudah dibagikan untuk masyarakat Lempur. (pai)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.