Green Indonesia Activity Guide new

Page 13

Kegiatan

!(A) Kegiatan 1: Menghargai Planet Semua umur, waktu: 20 menit. !Tujuan

Untuk menyadarkan masyarakat tentang pentingnya peran dan keindahan alam.

!Persiapan

Para guru memilih film tentang alam yang ditayangkan di Youtube. Tentukan pilihan dari film berikut: 1. Planet Earth: What a Wonderful World 2. Flores Indonesia- Pulau yang sangat Indah dan menakjubkan- Tekno Bolang

!Apabila tidak ada hubungan internet, guru dapat menunjukkan gambar gambar tempat yang indah di bumi kita contoh nya Flores !Sumber Internet, film You Tube !Uraian kegiatan

Para guru menunjukkan film dari You Tube kepada siswanya. Ketika video selesai, guru menyuruh anak-anak untuk berpikir tentang liburan mereka atau tempat yang ingin merake kunjungi. Ajak mereka untuk memvisualisasikan dan menceritakan pengalamannya di kelas. Guru dapat mengajukan pertanyaan seperti: -Bagaimana perasaanmu di tempat yang spesial itu? -Apa kamu mau pergi ke sana lagi lain waktu? -Apa menurutmu tempat itu akan tetap sama beberapa tahun yang akan datang? -Menurutmu, tempat itu masih bagus atau malah sudah tercemar? -Apa yang dapat kamu lakukan untuk menjaganya agar tetap bersih?

!! Kesimpulan

Menjelaskan bahwa kita tidak bisa hidup tanpa planet dan semua yang ditawarkan oleh alam. Kita bergantung pada udara, air dan makanan yang kesemuanya itu berasal dari planet kita ini. Jika kita tidak menjaga alam ini, hutan, lautan dan pegunungan akan tercemar dan tereksploitasi habis untuk generasi yan akan datang. Tolong kurangi sampah, tangani sampah dengan baik dan buanglah sampah pada tempatnya.

!! !!

12


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.