Kalsel Canangan
Kota Bebas Pungli
Satgas Saber Telah
Lakukan 60.403 OT T
BANJARMASIN - Ketua DPRD Kalsel H Supian HK mendukung dan mengapresiasi langkah Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli), dalam mencanangkan dan menyosialisasikan kota bebas dari pungli di era pandemi Covid-19 di Kalsel.
Hal tersebut disampaikan Supian, usai menghadiri acara pencanangan dan sosialisasi daerah bebas pungli di Kalsel, di salah satu hotel berbintang di Banjarmasin, Selasa (22/6).
“Saya sebagai Ketua DPRD Kalsel, tentunya sangat mendukung hal itu diterapkan di wilayah Kalsel. Saya juga sangat mengapresiasi Pj Gubernur Kalsel Safrizal ZA, yang sudah menghadirkan Agung Budi Maryoto selaku Kepala Satgas Sapu Bersih Pungutan Liar dalam kegiatan sosialisasi ini,” ujar Supian HK.
Kegiatan sosialisasi tersebut, dihadiri Irwasum Polri
Komjen Agung Budi Maryoto sebagai Kepala Satgas Sapu
Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli), Pj Gubernur Kalimantan Selatan Safrizal ZA, Bupati Tanah Laut Sukamta dan beberapa pejabat Forkompimda lainnya.
Agung menyampaikan beberapa hal, di antaranya perlunya dilaksanakan sosialisasi Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 87 tahun 2016, tentang Satuan Tugas Saber Pungli kepada seluruh masyarakat, sebagai upaya meningkatkan pengetahuan dan kesadaran hukum masyarakat.
Selanjutnya, perlu adanya implementasi kota bebas pungli sebagai upaya nyata mendukung kebijakan pemerintah mewujudkan Indonesia bebas dari pungli, dan perlunya memahami tugas pokok di bidang masing-masing agar kita semua dapat menjalankan tugas secara profesional, proporsional dan akuntabel.
Agung juga menjelaskan, Satgas Saber Pungli telah melakukan 60.403 operasi tangkap tangan (OTT) dengan mengamankan barang bukti (barbuk) uang senilai Rp 325 miliar dari 58.680 orang tersangka yang ditangkap.
“Kalimantan Timur menjadi daerah paling besar nilai sitaan pungli yang diungkap, yaitu Rp 298 miliar,” terang mantan Kapolda Kalsel itu.
Sejak dibentuk pada 28 Oktober 2016 sampai 31 Mei 2021, Satgas Saber Pungli telah menerima 37.746 laporan atau pengaduan masyarakat dari seluruh penjuru tanah air.
Selain penindakan, Satgas Saber Pungli ada hingga tingkat kabupaten dan kota yaitu Unit Pemberantasan Pungli (UPP) juga melakukan sosialisasi sebanyak 2.204.218 kegiatan serta 48.561 kali operasi intelijen.
Sementara Pj Gubernur, Safrizal mengatakan, pencanangan kota bebas pungli itu merupakan ikhtiar menuju Kalsel investasi level dunia, untuk itu dibutuhkan kemudahan dan kepastian dalam investasi.
Pria kelahiran Banda Aceh itu berharap Kalsel menjadi Bersambung ke hal. 11
Balaikota Dihias Sambut Ibnu-Arifin
Hari Ini Dilantik di Mahligai Pancasila
BANJARMASIN BANJARMASIN - Kantor Balaikota Banjarmasin dihias mulai dari halaman, lobi dan hingga Aula Kayuh Baimbai. Suasana pun sengaja dibikin meriah, guna menyambut kehadiran Walikota dan Wakil Walikota terpilih H Ibnu Sina-H Ariffin Noor, yang dijadwalkan dilantik Rabu (23/6) ini.
Berdasarkan informasi, pelantikan Walikota dan Wakil Walikota tersebut dijadwalkan pada pukul 10.00 pagi di Gedung Mahligai Pancasila, Banjarmasin. Area Aula Kayuh Baimbai sendiri sudah disterilkan sejak hampir sepekan terakhir. Di tempat itu, tak boleh digunakan untuk acara lain.
Usai pelantikan, IbnuArifin langsung menuju Balaikota Pemko Banjarmasin
untuk mengikuti prosesi serah terima jabatan (sertijab) dari Penjabat Walikota Ahmad Fydayeen. Informasi yang diterima, usai acara pelantikan di Mahligai Pancasila, dilanjutkan acara ramah tamah dan sertijab di balai kota pada siang harinya.
Menurut Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah Kota Banjarmasin, H Mukhyar, pihaknya telah mempersiapkan
HST Gagal Raih WTP
- Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST)
tahun 2020 ini gagal meraih penilaian predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK RI) Kalimantan Selatan.
Hal ini mendapat perhatian serius dari DPRD Kalsel saat melakukan kunjungan kerja di HST, Selasa (22/6) di Auditorium Kantor Bupati setempat. Wakil Ketua DPRD Kalsel, Syarifuddin menjelaskan, pada tahun 2021 pemerintah Provinsi Kalsel menargetkan seluruh kabupaten dan kota mendapatkan predikat WTP.
Walikota
DPRD Kalsel Penuhi Janji
sambutan untuk pasangan Walikota dan Wakil Walikota tersebut.
“Hari ini kami memantau kesiapan ruangan. Kami perlu memperhatikan protokol kesehatan di ruangan Aula Kayuh Baimbai untuk tempat sertijab nanti,” kata Mukhyar, Selasa (22/6). Selain ruangan, lobi balaikota pun diperhatikan. Karena, rencananya di lobi tersebut disediakan untuk tempat tunggu para undangan sepeti keluarga dan lain-lain.
“Mengingat masih dalam suasana pandemi Covid-19, maka yang boleh memasuki aula pun dibatasi. Bahkan, keluarga pun akan menunggu di lobi balaikota,” jelasnya.
Sebelumnya, Mukhyar menuturkan, prosesi pelantikan Bersambung ke hal. 11
Tuntutan Mahasiswa Sudah Disampaikan ke Presiden
BANJARMASIN - Desakan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi yang tergabung dalam Forum Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) seKalimantan Selatan kepada DPRD Kalsel, agar menyerahkan tuntutan mereka ke presiden dalam waktu kurang dari 1 x 24 jam telah dipenuhi, Selasa (22/6).
Tuntutan itu berisi
pernyataan sikap BEM SeKalimantan Selatan terhadap adanya permasalahan KPK yang sedang terjadi di Indonesia. Sebelumnya, tuntutan yang mereka beri tanda pagar (tagar) #saveKPK ini disampaikan ratusan mahasiswa pada aksi unjuk rasa di halaman Kantor DPRD Kalsel Senin (21/6).
Surat pernyataan sikap ini itu dibawa DPRD Kalsel melalui tiga orang perwakilannya terdiri atas Ketua Komisi I Hj Rachmah Norlias,
anggota Komisi I Siti Nortita Ayu Febria, serta Sekretaris IV Firman Yusi. Mereka menyerahkan ke presiden melalui Kementerian Sekretariat Negara RI (Setneg). Ketiganya bertolak dari Bandara Syamsuddin Noor Banjarmasin pukul 09.00 Wita. Setiba di Bandara SoekarnoHatta, Tangerang, mereka dijemput pejabat Badan Penghubung Provinsi Kalsel dan langsung menuju Setneg di Jakarta yang sudah dikoordina-
“Jadi, HST daerah yang sebelumnya mendapatkan predikat WTP kemudian hanya mendapat Wajar Dengan Pengecualian (WDP). Memang ada hal-hal yang belum bisa meyakinkan BPK, dan ini harus jadi motivasi bagi teman-teman di HST untuk melakukan perbaikan sehingga mendapatkan WTP kembali,” ujarnya.
Tidak dapat predikat WTP, lanjut Bang Dhin --sapaan akrabnya-- akan berpengaruh terhadap internal Pemerintah HST sendiri. Ia berpesan agar SKPD di HST lebih terpacu kinerjanya sehingga predikat WTP bisa diraih.
“Memang yang paling sulit itu mempertahankan (WTP) daripada mendapatkannya. Jadi saya yakin teman-teman eksekutif disini bisa lebih baik lagi,” pungkasnya.
Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Ainur Rafiq beralasan, Pemkab HST tidak mendapat predikat WTP 2020 lantaran berkas fisik penilaian tidak bisa diselamatkan akibat banjir awal tahun lalu.
Setidaknya, ada tiga SKPD yang tidak bisa menyajikan pertanggungjawaban penggunaan anggaran 100 persen. Yakni Dinas Lingkungan Hidup dan Perhubungan (LHP), Satpol PP dan Damkar HST serta Dinas Pendidikan HST.
“Sebagian besar berkas itu tidak bisa disajikan ke tim audit BPK. Karena itu BPK ragu dan HST tidak mendapatkan WTP,” katanya.
Sekretaris Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah
Bersambung ke hal. 11 OBITUARI
Pengacara Senior Mohammad Assegaf Tutup Usia
PENGACARA senior Mohammad Assegaf meninggal dunia pada Selasa (22/6).
Assegaf selama ini dikenal sebagai sosok pengacara yang banyak menangani klien dengan nama besar, seperti Presiden ke-2 Soeharto dan mantan petinggi FPI Rizieq Shihab.
"Iya benar, pemakaman akan dilakukan sore/malam ini. Dihadiri oleh keluarga inti," kata putri Assegaf, Fifi, saat dihubungi CNNIndonesia.com. ist M ASSEGAF Bersambung ke hal. 11
HARIAN PAGI Harga Eceran: Rp 3.500 Rabu, 23 Juni 2021 No.00176705/XV Kota Prakiraan CuacaSuhu Banjarmasin Berawan 24 – 340 C Jakarta Berawan26 - 320 C SurabayaCerah Berawan27 - 340 C Palangkaraya Berawan24 – 330 C Samarinda Berawan24 – 310 C Pontianak Berawan24 – 330 C Bersambung ke hal. 11 www.matabanua.co.id matabanua Tanggal Imsyak Shubuh Dzuhur Ashr Maghrib Isya 2104:5405:0412:2515:4918:2319:38 2204:5405:0412:2515:4918:2319:38 2304:5405:0412:26 15:50 18:24 19:39 2404:5405:0412:26 15:50 18:24 19:39 2504:5505:0512:26 15:50 18:24 19:39 2604:5505:0512:26 15:50 18:24 19:39 2704:5505:0512:27 15:50 18:24 19: 39 BARABAI
istimewa TIGATIGA TIGA perwakilan DPRD Kalsel menyerahkan surat tuntutan BEM se Kalsel kepada Sekretariat Negara RI.
mb/edoy
FOTO BERSAMA FOTO BERSAMA - Ketua DPRD Kalsel H Supian HK berfoto bersama Irwasum Polri Komjen Agung Budi Maryoto yang juga Kepala Satgas Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli), Pj Gubernur Kalsel Safrizal ZA, Bupati Tanah Laut Sukamta serta jajaran Forkopimda, saat acara pencanangan dan sosialisasi daerah bebas pungli di provinsi ini, Selasa (22/6).
mb/via
KESIBUKAN saat menata dan menghias lobi Balaikota Pemko Banjarmasin, menjelang penyambutan
dan Wakil Walikota H Ibnu Sina-Arifin Noor, kemarin (22/6).
Sehari Bertambah
13 Ribu, Jabar Tertinggi
JAKARTA - Penambahan jumlah kasus positif Covid-19 mencapai 13.668 kasus dalam sehari, pada Selasa (22/6). Dengan tambahan itu, jumlah kasus positif Covid-19 di Indonesia mencapai 2.018.113 orang. Berdasarkan data laporan harian Covid-19, tambahan kasus harian tertinggi terjadi di Jawa Barat, yakni sebanyak 3.432 orang. Tambahan itu membuat akumulasi kasus di Jawa Barat berjumlah 350.719. Penambahan tertinggi selanjutnya, disusul DKI Jakarta dengan 3.221 kasus baru. Sehingga, akumulasi kasus positif di ibukota menjadi 482.264 kasus. Selanjutnya, penambahan kasus harian disumbang oleh Jawa Tengah dengan 2.439 kasus baru. Tambahan itu membuat akumulasi kasus menjadi 232.839.
Kalsel Aman Dari Varian Baru
BANJARMASIN BANJARMASIN BANJARMASIN - Di tengah ramainya berbagai varian baru Covid-19 yang masuk ke Indonesia, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kalimantan Selatan (Kalsel) M Muslim mengatakan, saat ini untuk wilayah Kalsel tergolong aman. Sebab, hingga saat ini tidak ditemukan adanya varian baru Covid-19 Delta dari India.
“Mudah mudahan tidak ada masuk ke Kalsel,” kata Muslim, saat dihubungi via telepon selulernya, Selasa (22/ 6) sore.
Meski begitu, Dinkes Kalsel akan tetap waspada terhadap berbagai macam varian baru Covid-19 dengan melakukan berbagai screening dan lainnya.
“Kami melakukan upayaupaya waspada seperti screening kuantitas. Jadi, jika ada varian seperti itu, maka kita bisa mengetahuinya secara dini,” ujarnya.
Sampai saat ini, lanjut dia, meski pihaknya belum menemukan varian Covid-19 Delta dari India, untuk varian Covid-19 Alpha atau B117, memang pernah ada satu warga yang terpapar di Kabupaten Tapin.
“Untuk yang terkonfirmasi varian B117 memang pernah ada satu orang,” katanya.
Kejadian itu bermula di bulan Januari 2021, saat pekerja pembuatan bendungan terpapar varian B117. Ia melakukan kontak erat dengan 42 orang lainnya saat pekerjaan bendungan tersebut karena tinggal di mess karyawan.
Untuk mencegah penularan, ke 42 orang tersebut sudah dilakukan tes, dan hasilnya negatif semua.
“Alhamdulillah dari 42 orang itu, tidak ada yang positif. Semua tes hasilnya negatif B117, dan tidak ada indikasi peningkatan kasus di Tapin saat itu,” ungkap Muslim.
Muslim mengungkapkan, pekerja yang sempat tertular varian B117 itu, berasal dari
Bandung, Jawa Barat. Hasil itu baru diketahui, ketika yang bersangkutan sudah pulang ke Bandung.
“Diinfokan kejadiannya itu sekitar akhir bulan Maret 2021 lalu,” bebernya. Lebih lanjut, untuk perkembangan penanganan Covid-19 di Kalsel, sudah berjalan dengan baik melalui program testing,
tracing, dan treatment (3T).
“Tetap kita lakukan 3T. Disinfektan juga kita lakukan secara masif,” terangnya.
Untuk kondisi saat ini, telah terjadi penurunan kasus Covid-19 di Kalsel jika dibandingkan beberapa bulan yang lalu.
Ia juga menjelaskan, untuk masyarakat yang sudah divaksin per 19 Juni 2021 di Kalsel, vaksinasi pertama sebanyak 224.572 orang. Sedangkan, untuk vaksinasi kedua sebanyak 165.368 orang. “Jumlah yang divaksin secara keseluruhannya yaitu sebanyak 389.940 jiwa,” ungkapnya.
Ia mengakui, untuk vaksinasi Covid-19 ini banyak terkendala pada kelompok lansia. Kelompok lansia ini
relatif cukup rendah dari target, hanya sekitar 5,4 persen per 19 Juni kemarin.
“Kendala kita kebanyakan di kelompok lansia,” ungkapnya. Kebanyakan, warga Kalsel yang belum divaksinasi, beralasan belum siap, atau kriteria umur yang belum terpenuhi. Dinkes sendiri sudah menyusun target untuk percepatan vaksinasi, dengan bersinergi bersama TNI-Polri. Hal itu dilakukan agar program vaksinasi dapat mencapai target yang diinginkan. “Kita melibatkan TNI-Polri, Pemerintah Daerah, Puskesmas, Camat, Lurah, Kepala Desa. Itu yang akan dioptimalkan untuk upaya percepatan vaksinasi,” tukas Muslim. sam
Jenis Varian Covid-19
BELAKANGAN, nama Covid-19 varian Alpha, Beta, dan Delta ramai diperbincangkan. Istilah ini dikenalkan oleh Organisasi
Kesehatan Dunia (WHO) untuk mempermudah sebutan berbagai variants of concern (VoC) dan menghilangkan stigma.
Sebelumnya, varian Corona hanya disebut dengan kode yang berdasarkan sistem nomenklatur garis keturunan virus. Sebagai contoh ada varian B117, B1617, B1351, dan P1 yang statusnya merupakan VoC atau varian berbahaya.
Namun, seiring berjalannya waktu, berbagai varian Covid-19 juga mendapat julukan dari nama tempat atau negara yang pertama kali mengidentifikasi. Hal ini disebut bisa mengundang diskriminasi, sehingga akhirnya diresmikan sebutan baru.
Di Indonesia, diketahui sudah ada tiga VoC yang dilaporkan menyebar, yaitu Alpha, Beta, dan Delta. Berikut penjelasan perbedaannya:
Pertama, varian Covid-19 Alpha (B117), varian Alpha merupakan sebutan untuk virus Corona B117 yang pertama kali diidentifikasi di Inggris pada akhir tahun 2020 lalu. Pada beberapa penelitian, varian Corona B117 ini disebut tidak membuat penyakit Covid-19 yang dialami menjadi semakin parah. Tetapi, banyak ahli yang percaya bahwa varian tersebut lebih mudah menyebar dari versi aslinya. Ada beberapa vaksin yang kini
diklaim mampu melawan varian Alpha ini, seperti vaksin Pfizer dan Moderna, yang tampak bisa melindungi lebih baik terhadap B117. Selain itu, vaksin Novavax, Johnson & Johnson, dan AstraZeneca, juga disebut mampu melindungi dari serangan varian B117 tersebut dengan cukup baik.
Selanjutnya, varian Covid-19 Beta (B1351), varian Beta pertama kali diidentifikasi di Afrika Selatan pada bulan Oktober 2020. Varian baru Afsel ini diketahui 50 persen lebih sudah ditularkan dibandingkan varian sebelumnya. Para ahli memberikan perhatian khusus pada varian Beta ini, karena dianggap bisa menurunkan efektivitas vaksin. Berdasarkan hasil uji klinis, vaksin yang ada saat ini mungkin kurang efektif untuk melindungi dari strain tersebut.
Dan yang terakhir, varian Covid-19 Delta (B1617.2), varian delta pertama kali diidentifikasi di India. Varian Delta memiliki mutasi yang membuatnya mudah menular, bahkan melebihi varian Alpha. Varian ini memiliki tiga jenis strain, yaitu B1617.1, B1617.2, dan B1617.3. Menurut WHO, hanya B1617.2 yang menjadi VoC, sementara kedua jenis varian Delta lainnya memiliki tingkat penularan lebih rendah. Beberapa studi melihat kemungkinan varian Delta bisa menyebabkan gejala yang lebih parah dan bisa menghindari sistem imun tubuh. dt/yos
Tangkap Ikan Jangan Gunakan Bahan Berbahaya
yang mencari ikan dengan cara ilegal, petugas tidak akan segan untuk melakukan penangkapan terhadap oknum tersebut.
Ia menambahkan, pihaknya sudah menerima laporan dari warga, terkait penangkapan ikan di perairan rawa Kabupaten Tabalong dengan menggunakan alat setrum, yang dilakukan oleh oknum warga Tabalong.
Di Jawa Timur, menyumbang 746 kasus baru. Sehingga, akumulasi menjadi 165.013 kasus dan DIY mencatat 675 kasus baru, membuat akumulasi kasus menjadi 53.978. Berdasarkan laporan harian tersebut, tercatat ada satu provinsi yang mencatat penambahan di bawah 10 kasus, yaitu Sulawesi Barat. Selain itu, Provinsi Gorontalo mencatatkan nihil kasus baru.
Di sisi lain, penambahan kasus sembuh hari ini di seluruh Indonesia, mencapai 8.375 orang. Tambahan itu membuat akumulasi kasus sembuh menjadi 1.810.136 orang. Tercatat, Provinsi DKI Jakarta merupakan daerah penyumbang kasus sembuh tertinggi dengan 3.082 kasus.
Sementara, kasus meninggal dunia tercatat sebanyak 335 orang. Tambahan itu membuat akumulasi kasus meninggal menjadi 55.291 orang.
Jawa Tengah merupakan daerah dengan sumbangan kasus meninggal tertinggi yang tercatat dengan 71 orang. Nakes Terpapar Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) mencatat jumlah tenaga
kesehatan (nakes) yang terpapar Covid-19 mencapai 324 orang dalam kurun 15 Mei-19 Juni 2021. Dari jumlah tersebut, 23 orang di antaranya meninggal dunia. Ketua Umum PPNI Harif Fadhillah mengatakan, temuan itu berpotensi besar menjadi lebih banyak, sebab tak semua nakes melaporkan diri di ke PPNI.
“Untuk yang terkonfirmasi, mungkin lebih dari jumlah itu. Itu data dalam sistem pemantauan yang diisi relawan perawat per 19 Juni. Sebanyak 324 perawat positif Covid-19, dan wafat sebanyak 23 perawat,” kata Harif, Selasa (22/6). Harif menyoroti kenaikan itu terjadi sejak Mei lalu. Namun, pihaknya masih belum bisa menyimpulkan temuan meningkatnya nakes yang terpapar Covid-19 akibat kemunculan varian mutasi virus SARS-CoV-2 yang sudah teridentifikasi di sejumlah provinsi. Selain itu, Harif juga belum bisa memastikan mengapa kasus pada nakes meningkat. Padahal, vaksinasi dosis pertama pada sasaran 1.468.764 nakes sudah mencapai 104,76 persen, dan dosis dua sudah mencapai 95,74 persen.
“Sebelumnya, setelah
Februari-April sempat turun drastis. Penyebabnya sedang dianalisis, dan data belum
lengkap,” katanya. Lebih lanjut, Harif juga merinci, secara kumulatif per data 22 Juni 2021, sebanyak 6.056 nakes yang terpapar Covid-19. Dari jumlah tersebut, 314 nakes di antaranya gugur saat bertugas.
Dari jumlah 314 kematian itu, paling banyak kematian nakes yang bertugas di rumah sakit, yakni 211 orang. Kemudian Nakes di Puskesmas 75 orang, di Perguruan Tinggi dan Klinik masing-masing 11 orang, 2 orang petugas ambulans gawat darurat, dan 4 lainnya dari institusi lain.
“PPNI menyampaikan duka cita yang mendalam pada pahlawan kemanusiaan yang gugur akibat terpapar covid19. Kemudian, dari 314 nakes itu, Jatim paling banyak, 111 orang,” ucap Harif. Harif meminta, agar nakes yang menangani langsung pasien Covid-19, senantiasa menggunakan prinsip pencegahan infeksi dan kewaspadaan, serta memberikan pelayanan sesuai standar operasional prosedur (SOP) yang disepakati.
Ia menambahkan, agar para nakes untuk mematuhi perilaku hidup sehat, serta mengonsumsi makanan sehat supaya lebih meningkatkan daya imunitas tubuh. Ia juga mewanti-wanti nakes mengurangi mobilitas di luar, dan menghindari kerumunan. web/yos
Ketua PPP Tabalong Tutup Usia
si pencari ikan atau penyetrum dengan masyarakat setempat.
“Kita khawatirkan akan terjadi main hakim sendiri oleh masyarakat terhadap para pelaku penyetrum ikan di wilayahnya,” kata Muchdori.
Polres Tabalong mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat, untuk stop menangkap ikan menggunakan alat setrum dan potas.
TANJUNG - Kapolres
Tabalong AKBP M Muchdori mengimbau kepada warga agar jangan melanggar hukum dalam aktivitas menangkap ikan di sungai atau di rawa. Seperti melakukan penyetruman dan menggunakan bahan-bahan dilarang seperti potas, yang
dinilai membahayakan bagi kesehatan manusia dan lingkungan.
“Penyetruman ikan dan potas sangat membahayakan ekosistem. Ikan-ikan kecil mati akibat disetrum dan racun,” katanya, Selasa (22/6). Jika didapati ada warga
Menurutnya, selain membahayakan lingkungan sekitar, mencari ikan dengan cara disetrum juga sangat membahayakan bagi oknum tersebut, karena bisa tersengat aliran listrik dan ikan hasil tangkapan mengandung racun, sehingga rawan untuk dikonsumsi. Selain itu, ia mengungkapkan, permasalahan adanya aksi penyetruman ikan di Tabalong dapat menimbulkan gangguan kamtibmas antara
Karena, perbuatan ini dilarang atau melanggar hukum sebagaimana dimaksud dalam Pasal 84 ayat 1 dan atau Pasal 86 ayat 1 Undang-Undang RI
Nomor 31 Tahun 2004 tentang
Perikanan juncto Pasal 100B
Undang-Undang RI Nomor 45 Tahun 2009 tentang Perubahan atas Undang-Undang RI
Nomor 31 Tahun 2009 tentang
Perikanan dengan pidana penjara 5 tahun dan denda lima milyar rupiah. rls
Muhammadiyah: Elite Jangan Cari Panggung
JAKARTA - Ketua Umum
Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Haedar Nashir mengingatkan agar para politikus dan pejabat di Indonesia fokus menangani persoalan pandemi virus corona (Covid-19) ketimbang mengejar popularitas demi kepentingan politik. Hal itu dsampaikannya merespons para politikus, aktivis dan tokoh politik yang melakukan berbagai macam kegiatan politis di tengah pandemi. “Perlu mempertimbangkan situasi dan ada pertanggungjawaban. Menjadi bermasalah ketika hanya
mengejar popularitas, mengejar kepentingan politik sendiri atau kelompok lalu mengabaikan atau tidak mementingkan kepentingan yang lebih luas di tengah kondisi pandemi,” kata Haedar dalam keterangannya di situs resmi Muhammadiyah yang dikutip Selasa (22/6). Haedar mafhum bahwa kerja-kerja para politikus selalu dinamis mengikuti perkembangan politik untuk merebut simpati rakyat hingga investasi dukungan. Namun, sudah sepatutnya kegiatan itu harus mempertimbangkan situasi dan kondisi tertentu.
Saat pandemi Covid-19 semakin meningkat seperti sekarang, Haedar mengimbau agar elite politik termasuk elite pemerintah daerah fokus mengoptimalkan peran meringankan beban pandemi.
“Semestinya politisi memiliki pertanggungjawaban etik, pertanggungjawaban kebangsaan agar lebih mengembangkan kegiatan, perhatian dan jalinan kerja sama untuk menyelesaikan pandemi ini,” kata Haedar. Ia meminta elite bersabar. Pemilu akan ada waktu dan tahapannya sendiri di kemudian
hari. Kerja-kerja mengentaskan pandemi pada saat ini adalah prioritas yang disebut Haedar sebagai sebuah kearifan politik.
Bursa calon presiden 2024 bergema belakangan ini meski kasus positif di Indonesia terus melonjak. Sejumlah nama masuk dalam bursa tersebut, mulai dari ketua partai politik hingga kepala daerah.
Bersamaan dengan merebaknya bursa capres, para ketua parpol dan kepala daerah menggelar pertemuan yang kemudian dijadikan isu yang tambah memanaskan bursa capres 2024. web
TANJUNG - Kabar duka datang dari dunia perpolitikan Bumi Sarabawaka. Salah seorang politikus Tabalong, Kusmadi Uwis menghembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit H Badaruddin Kasim (RSHBK), Maburai, Tabalong, sekitar pukul 18.30 Wita, Senin (21/6). Kusmadi Uwis, yang merupakan ketua DPC PPP Tabalong, dimakamkan di Desa Wayau, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Tabalong. Menurut istri almarhum, Dahlia, suaminya sempat dirawat satu hari di RSHBK. “Bapak masuk rumah sakit pada hari Minggu (20/6) setelah magrib, dan meninggal Senin (21/6) juga setelah magrib,” ujarnya usai pemakaman, Selasa (22/6).
Sebelum masuk rumah sakit, tambah Dahlia, al-
marhum mengalami susah bernapas, dan saat itu langsung dibawa ke RSHBK untuk ditangani secara intensif.
“Saya atas nama keluarga, menghaturkan ribuan maaf kepada teman-teman, relasi dari bapak. Sekiranya, sewaktu beliau hidup ada kesalahan yang disengaja maupun tidak disengaja, mohon kiranya dimaafkan,” ujarnya. Dahlia melanjutkan, untuk persoalan utang-piutang maupun janji beliau sewaktu masih hidup yang belum ditepati, kiranya bisa menemui dirinya.
Terpisah, salah seorang anggota DPRD Tabalong H Murjani, mengaku sangat kehilangan seorang sahabat yang baik seperti Kusmadi Uwis.
“Saat menjadi anggota pada 2009-2014 dan 20142019, beliau orangnya sangat tegas dan berani bertanggung
jawab dalam setiap perkataan yang beliau utarakan,” katanya. Menurut Murjani, selaku amggota dewan, almarhum sangat aspiratif. Banyak perjuangannya yang berhasil direalisasikan untuk masyarakat. “Bila berkaitan dengan kepentingan masyarakat, beliau akan sangat maksimal memperjuangkannya,” jelasnya. Politisi PKS ini, mengucapkan terimakasih kepada almarhum, atas perjuangannya terhadap aspirasi masyarakat selama ini.
“Selamat Jalan Pak Kusmadi Uwis. Terimakasih atas perjuangan aspirasi masyarakat yang telah berhasil kita realisasikan,” pungkasnya.
Selain itu, ucapan belasungkawa datang dari berbagai kalangan. Salah satunya, dari anggota DPR RI Fraksi PPP, H Syaifullah Tamliha. rls
Tanaman Pangholti
Diharapkan Bernilai Tambah
BANJARMASIN - Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Selatan melakukan peninjauan ke Laboratorium Proteksi Tamanan Pangholti Mudalang, Kecamatan Kusan Hilir, Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) pada 21 hingga 23 Juni 2021.
Pada kunjungan itu, Wakil Ketua Komisi II DPRD Kalsel Hj Dewi Damayanti Said berharap, agar hasil proteksi tanaman pangan dan hortikultura (pangholti) mendatangkan nilai tambah lebih banyak lagi.
“Kunjungan atau peninjauan tersebut, dalam rangka monitoring dan evaluasi laboratorium yang merupakan Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Dinas Pertanian
Tanaman Pangan dan Holtikultura (Distan) Kalsel,” ujar Dewi Damayanti Said saat dihubungi di Banjarmasin, Selasa (22/6).
Peninjauan ini, untuk melihat sampai sejauh mana fungsi dan peran keberadaan UPTD Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Holtikultural dalam menunjang hasil tanaman Pangholti yang lebih bermutu.
“Lebih dari itu, dengan keberadaan Laboratorium Proteksi Tamanan Pangholti Mudalang, produksi serta produktivitas tanaman pangan dan hortikultura kita semakin meningkat, baik secara kualitas maupun kuantitas,” tambahnya. Laboratorium Proteksi Tamanan Pangholti Mudalang dengan wilayah kerja utama daerah timur atau tenggara Kalsel, juga memiliki sumberdaya pertanian tanaman pangan dan hortikultura yang cukup potensial. rds
Indonesiana Mata Banua 2 Rabu, 23 Juni 2021
mb/ist
WARGA saat mengangkat jenazah almarhum Kusmadi Uwis ke pemakaman, yang terletak di Desa Wayau, Kecamatan Tanjung, Tabalong.
Dewi Damayanti Said
AKBP M Muchdori
mb/ist
PENGAWASAN PENGAWASAN - Satgas Covid-19 Kecamatan Banjarmasin Selatan saat melakukan pengawasan protokol kesehatan di salah satu
tempat pelayanan publik, Selasa (22/6). Meski berstatus zona hijau, pengawasan perlu dilakukan agar tidak terjadi kerumunan yang bisa mengakibatkan lonjakan kasus baru Covid-19 di Banjarmasin.
Gali Terus Potensi dan Kemampuan Diri
PARINGIN-Tim Penggerak PKK bersama Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Balangan, menggelar seminar public speaking dalam pemberdayaan perempuan di bidang politik, hukum, sosial dan ekonomi bagi organisasi kemasyarakatan di Kabupaten Balangan. Bertempat di Gedung Budaya Balangan, belum lama tadi.
Ketua TP PKK Kabupaten Balangan Sri Huriyati Hadi, dalam sambutannya menyampaikan digelarnya seminar ini untuk mengasah kemampuan para kaum perempuan, khususnya anggota TP PKK ketika berdiri di depan publik.
Dalam hal ini TP PKK Balangan sangat menyambut baik karena peringatan ini diisi dengan serangkaian acara-acara yang bisa memacu dan mendorong para kaum perempuan, untuk terus menggali potensi dan mengembangkan kemampuan diri.
“Banyak sekali topik yang dipilih menarik dan sangat perlu digeluti oleh kaum wanita, diantaranya tentang parenting, public speaking, dan juga peranan wanita dalam politik. Sehingga banyak ilmu yang harus diserap dalam seminar ini,” kata dia.
Sri Huriyati juga turut senang
Gemar Baca Jadi SaranaTingkatkan
Minat Baca Anak
{{ist}}
PEMBERDPEMBERD PEMBERDAA AA AYY YY Y AAN PEREMPU AAN ANAN AN-Kegitaaan pada seminar public speaking dalam pemberdayaan perempuan di bidang politik, hukum, sosial dan ekonomi bagi organisasi kemasyarakatan di Kabupaten Balangan.
dan berterima kasih atas kerjasama dari Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Balangan, yang telah ikut serta dalam menyambut peringatan Hari Kartini tahun 2021. Sementara itu narasumber Bonissa Dzul Faqaria dalam seminarnya juga menyampaikan sebagai perempuan yang bergelut di dunia organisasi sosial masyarakat, mereka harus mampu untuk
tampil di depan, dengan teknik berbicara untuk diri sendiri ataupun kemampuan untuk berbicara di depan publik.
Bonissa mengungkapkan seminar ini tentu juga akan memperkuat kemampuan dan kemandirian kaum perempuan untuk mengurangi kemiskinan dan mengakhiri kesenjangan ekonomi melalui kesetaraan gender dan peningkatan taraf hidup masyarakat.{[mc/mb03]}
Diskominfo dan KIM Ikuti Bimtek
Transformasi Desa Digital
PARINGIN, MB - Pemerintah
Kabupaten Balangan dalam hal ini
Dinas Komunikasi dan Informatika bersama Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Desa
Tarangan Kecamatan Paringin
Selatan, ikuti bimtek KIM dengan
tema “Transformasi Menuju KIM
Digital” secara virtual, yang berlangsung selama dua hari beberapa hari lalu.
Bimtek ini dilakukan sebagai
upaya peningkatan kompetensi
Kelompok Informasi Masyarakat (KIM), sebagai corong komunikasi bagi masyarakat khususnya meningkatkan keahlian teknis terkait pemanfaatan dalam berbagai kanal media sosial dan pembuatan konten positif.
Bimtek virtual KIM ini diselenggarakan oleh Direktorat
Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik (DJIKP) Kementerian Komunikasi dan Informatika RI, dengan sejumlah narasumber praktisi media diantaranya Alfito Deannova
Gintings Direktur Konten PT. Trans Digital Media (Detik Network), Wicaksono pegiat dan Praktisi Media Sosial, Wisnu Wisdiantoro Wartawan Foto
Kompas, Thomas Herda Konten Kreator Youtuber Indonesia, dan Sumarno sebagai Penggerak
Swadaya Masyarakat Ahli Madya Ditjen APTIKA. Salah satu perwakilan peserta bimtek, Kepala Seksi Pengelolaan Informasi Dinas Komunikasi dan
Informatika Kabupaten Balangan, Syarifudin mengatakan tentunya banyak ilmu pembelajaran
yang didapat dalam kegiatan ini. Beberapa ilmu yang didapat diantaranya tentang tiga langkah menjadi hidup kreatif, promosi dan pemasaran untuk penjualan via medsos, strategi mengelola medsos, serta ilmu tentang produksi konten yang bernilai tinggi.
Syarifudin berharap, dengan potensi yang telah dimiliki oleh KIM ini kiranya bisa dimaksimalkan sesuai peranannya dalam pelaksanaan penyampaian informasi publik sebagai mitra strategis Dinas Kominfo.
Terakhir Syarifudin berpesan untuk KIM yang telah terbentuk di wilayah Kabupaten Balangan agar bisa menjadi percontohan bagi desa yang belum membentuk KIM, serta harus terus dikembangkan untuk kemajuan daerah.{[sa/mb03]}
PARINGIN -Dinas Perpustakaan Kabupaten Balangan menggelar kegiatan gemar baca untuk meningkatkan minat baca pada anak. “Kegiatan gemar baca ini memang rutin kami adakan tiap tahun, tujuan lain tidak lain adalah untuk menumbuhkan serta mengembangkan minat baca pada anak-anak kita di Kabupaten Balangan,” kata Kasi Pengembangan Pembudayaan Dan Kegemaran Membaca Dinas Perpuskaan Balangan Neneng Jamilal, di Paringin. Dia menyebutkan, minat daripada sekolah sendiri sangat tinggi dan sangat antusias untuk mengikuti kegiatan gemar baca ini, karena di dalamnya terdapat berbagai lomba di antaranya membaca puisi, bercerita dan menggambar. Selain itu, ucap Neneng, dari 24 sekolah dan 24 peserta yang
mendaftar, pihaknya hanya memperbolehkan masing- masing diwakili satu pendamping saja. Karena pihaknya sangat menjaga protokol kesehatan saat
{{sugiannor}}
melakukan kegiatan tersebut.
Peserta perwakilan dari SM-
AN 2 Paringin M. Luthfi Akmal mengatakan, untuk persiapannya mengikuti lomba sendiri lebih
kepada latihan otodidak di rumah, yang tidak kalah penting kata Akmal, yaitu melatih mental dengan sebaik mungkin. “Karena sebelum diadakannya secara tatap muka, sebelumnya saya pernah mengikuti lomba secara virtual. Jadi untuk bertatap langsung dengan juri serta peserta lainnya saya harus menyiapkan mental dengan baik,” katanya.
Untuk dari sekolah sendiri, Akmal menuturkan, dia selalu berkoordinasi dengan guru pembimbingnya tentang bagaimana cara mengolah tehnik dan lain sebagainya.
Sementara untuk target juara sendiri, dirinya hanya tampil dengan semaksimal mungkin, karena ujar Akmal, juara hanyalah bonus. Yang terpenting dirinya dapat tampil maksimal dan tidak ada beban.{[sa/mb03]}
Diskominfo Rencana Godok
Raperda Penyiaran Publik
PARINGIN, MB - Dinas
Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Balangan bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Balangan, bahas Peraturan Daerah tentang Pembentukan Lembaga Penyiaran Publik Lokal Kabupaten Balangan. Bertempat di ruang rapat paripurna DPRD Kabupaten Balangan, kemarin. Mewakili Plt. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Balangan, M.Noor. Kepala Bidang Pengelolaan Informasi dan Saluran Komunikasi Publik (PISKP), S Enggo Widodo.
Ia menyampaikan, salah satu syarat lembaga penyiaran publik lokal dapat direalisasikan dengan adanya peraturan daerah.
“Langkah awal pembentukan lembaga penyiaran ini dilaksanakan dengan adanya peraturan daerah,” ucapnya. Dalam rancangan peraturan daerah yang diajukan, dikatakan
Arutmin Serahkan Bantuan Bibit Nila Kekar Untuk Desa Megasari
agar Kotabaru memiliki tempat pembibitan ikan Nila Kekar sehingga nantinya tidak perlu untuk membeli dari luar daerah.
Kata Yogi, kemampuan pertumbuhan yang cepat akan menjadi nilai tambah tersendiri menjadi daya tarik penjualan ikan Nila Kekar, dan Desa Megasari menjadi pilihan untuk sebagai role Project dengan mempertimbangkan adanya irigasi yang sangat mendukung untuk masyarakat untuk membudidayakan ikan nila tersebut sehingga selain untuk ketahanan pangan yang bernilai ekonomi juga sebagai daya tarik wisata yang bersinergi dengan Pertanian dan Para, jelasnya.
lembaga penyiaran publik lokal adalah penyiaran yang berbentuk badan hukum yang didirikan pemerintah daerah. Lembaga penyiaran publik lokal menyelenggarakan kegiatan penyiaran radio aau penyiaran televisi, bersifat independen, netral tidak komersial dan berfungsi memberikan layanan untuk kepentingan masyarakat. Adapun lembaga siaran yang digunakan berjaringan dengan Radio Republik Indonesia (RRI) untuk radio dan Televisi Republik Indonesia (TVRI) untuk televisi atau dengan lembaga penyiaran publik lainnya. Menanggapi hal ini, DPRD Kabupaten Balangan, H. Rusdi mengatakan pihaknya mendukung adanya lembaga penyiaran di Kabupaten Balangan, namun jika dilihat dari sisi penggunaan anggaran, Rusdi mengatakan cukup banyak biaya yang akan dikeluarkan. Selain membahas mengenai
{{ebet}}
BIBIT IKAN IKAN-PT Arutmin bersama desa megasari didampingi dinas perikanan kotabaru saat melakukan pelepasan 3000 bibit ikan nila kekar di kolam.
KOTABARU- Dukung masyarakat
membudidayakan ikan nila kekar, Desa Megasari Kecamatan Pulau Laut Utara terima bantuan 3000 ribu ekor bibit nila kekar dari PT Arutmin Indonesia NPLCT.
Kepala Desa Megasari Ali
Mukdin mengatakan, Sebelumnya saya mengucapkan banyak terima kasih kepada PT Arutmin Indonesia yang telah memberikan bantuan berupa bibit nila kekar untuk perdana di Kotabaru, karena bibit kekar ini tidak ada di Kotabaru, ujar Ali.
Tujuan kami meminta bibit nila ini, karena Desa Megasari ini akan kami jadikan sebagai pembenihan ikan nila kekar yang pertama di Kotabaru, karena selama ini yang kami pelajari Kotabaru selalu
mendatangkan benih ikan nila kekar dari luar kota seperti pulau Jawa. Sekali lagi saya berterima kasih banyak kepada PT Arutmin Indonesia atas dukungan CSR dari Arutmin yang bisa membatu pembibitan ikan nila dgn keadaan Desa Megasari yang sangat berpotensi dari ketersediaan airnya yg melimpah, ungkapnya. Tanbahnya lagi, harapan kami Desa Megasari ini akan menjadi model Agrowisata perikanan dan pertanian di Kotabaru.
Sementara Supervisor CDEA PT Arutmin NPLCT Yogi Swara PM mengatakan, 3000 ekor anakan Nila Kekar ini merupakan ketegori bibit unggulan yang memang diperuntukkan untuk dijadikan indukan, karena Arutmin NPLCT memiliki impian
Menanggapi hal itu, Plt Kepala Dinas Perikanan Kotabaru Ir. H. Akhmad Asbili melalui Kabid Pemberdayaan Pembudidaya, Sarwani, SPi, MP mengatakan, adanya potensi Desa Megasari untuk pembudidayaan bibit nila kekar sangat mendukung dan kami sudah berkoordinasi dengan Kepala Desa untuk mencoba dengan nila jenis yang baruini.
Kata Sarwani, kami dari Dinas Perikanan Kotabaru siap untuk melakukan pendampingan teknis budidayanya, karena benih nila kekar ini didatangkan dari luar Kotabaru.
Dengan penggunaan bibit ikan nila jenis baru ini di harapakan ada pengembangan budidaya ikan air tawar di Kabupaten Kotabaru sehingga bisa mencukupi untuk kebutuhan ikan air tawar di Kotabaru, harapnya.
Panen ikan nila kekar ini bisa lebih cepat sekitar 4-6 bulan, dan ukuran panen 4-5 ekor per kilogram, tutupnya. (ebet/mb03)
Sekda Kotabaru Mengucapkan UKJTV Semoga
Menjadi Wartawan Yang Profesional
KOTABARU -IJTI kembali menggelar uji kompetisi jurnalis televisi (UKJTV) di Banjarmasin. Yang diikuti jurnalis wartawan televisi, termasuk khususnya juga salah seorang jurnalis Televisi di kotabaru. Sekertaris daerah kabupaten kotabaru Drs H. Said Akhmad mengucapkan, selamat dan sukses kepada jurnalis, Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia ( IJTI) di Kalimantan selatan.Yang akan menggelar uji kompentisi jurnalis dan musyawarah daerah tahun 2021 “ Semoga degan uji kompetisi ini rekan- rekan sahabat jurnalis Mudah mudahan lulus menjadi media wartawan yang profesional dibidanya “, Ucapnya Dalam rangka Mendukung kemajuan pemerintah kabupaten kotabaru kedepannya “, Pungkasya (ebet/mb03)
{[ist}}
LEMBAGALEMBAGA LEMBAGA-Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Balangan bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Balangan, membahas Peraturan Daerah tentang Pembentukan Lembaga Penyiaran Publik Lokal Kabupaten Balangan. Bertempat di ruang rapat paripurna DPRD Kabupaten Balangan.
pentingnya lembaga penyiaran di Kabupaten Balangan, Rusdi juga memberikan saran agar Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Balangan
untuk membicarakan hal ini dengan Bupati Balangan membahas dana atau anggaran yang akan dikeluarkan. (sa/mc/mb03)
TANAH BUMBU
Bidan Telah Berikan Pelayanan Terbaik
BATULICIN - Wakil Bupati Tanah Bumbu, Muh. Rusli menghadiri HUT Ikatan Bidan Indonesia (IBI) ke-70 Tahun 2021,di Mahligai Bersujudm di Batulicin. Acara yang digelar oleh Pengurus Cabang IBI Kab. Tanah Bumbu tersebut bertemakan “Optimalisasi peran bidan pada pelayanan KIA-KB dan reproduksi dalam penguatan pelayanan primer”. Ketua Pengurus Cabang IBI Kab. Tanbu, Misnawati, mengatakan berbagai kegiatan digelar dalam rangka HUT IBI di Tanah Bumbu seperti kegiatan webinar, bakti sosial pemeriksaan IVA dan pelayanan KB Implan, senam sehat, dan lainnya. Sementara itu, Wabup Muh. Rusli mengucapkan selamat memperingati HUT IBI Ke-70 kepada seluruh bidan di Bumi Bersujud.”Semoga semakin maju dan berkembang,” ucap Wabup.
Wabup juga turut mengucapkan terimakasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya pada para bidan yang selama ini memberikan pelayanan
{[alfi}}
BIDBID BID AN INDONESIA INDONESIA-Wakil Bupati Tanah Bumbu, Muh. Rusli saat menghadiri HUT Ikatan Bidan Indonesia (IBI) ke-70 Tahun 2021, di Mahligai Bersujud.
terbaik untuk kesehatan ibu dan bayi. Wabup berharap, melalui momentum HUT IBI ke 70, para bidan yang tergabung dalam IBI berperan aktif menjadi mitra kerja pemerintah untuk meningkatkan taraf kesehatan anggota IBI, ibu, dan bayi di Tanbu. Hadir pada puncak HUT IBI Ke-
70, Pimpinan SKPD Pemkab Tanbu, Ketua GOW Tanbu Suci Anisa, Ketua PC IBI Tanbu Misnawati beserta anggota, Ketua Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kab Tanbu Faisal Rahman, Kemenag Tanbu, dan Ketua Ranting IBI SeTanbu.{[alf/mb03]}
Harganas ke XXVIII tahun 2021 Diperingati
BATULICIN - Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke XXVIII tahun 2021 tingkat Kabupaten Tanah Bumbu tampak berbeda dari sebelumnya.
Mengingat dalam suasana pandemi maka peringatan tanpa adanya aneka lomba. Sementara Harganas itu dilaksanakan hanya sebatas pelaksanaan apel pagi yang dipimpin Asisten Pemerintahan dan Kesra, Hj. Mariani.
Sambutan Kepala BKKBN RI mengatakan, Harganas ini diperingati seluruh lapisan masyarakat baik unsur pemerintah, swasta, organisasi masyarakat maupun para keluarga.
“Pelaksanaan hari keluarga tahun ini kita laksanakan dengan sederhana pada masa pandemi Covid 19, untuk itu kita harus tetap menjalankan protokol kesehatan selama peringatan ini berlangsung,” ujarnya.
Peringatan tahun ini mengusung tema “Keluarga Keren, Cegah Stunting”, dengan tujuan umum mensinergikan Gerak dan Langkah Keluarga Indonesia mencegah Stunting. Hal ini disesuaikan dengan amanat Presiden Joko Widodo kepada BKKBN sebagai ketua pelaksana percepatan penurunan stunting di Indonesia pada tanggal 25 Januari 2021 lalu. Dia jelaskan, dimana saat ini Indonesia dihadapkan pada permasalahan data hasil riset Kesehatan dasar tahun 2018, yang menunjukkan bahwa penurunan prevalensi stunting
{{alfi}}
HARGANAS HARGANAS HARGANAS HARGANAS HARGANAS- Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke XXVIII tahun 2021 yang berlangsung di Batulicin.
Balita di tingkat nasional hanya sebesar 6,4% selama priode 5 tahun. Stunting atau sering disebut kerdil merupakan kondisi gagal tumbuh pada anak berusia dibawah 5 tahun (Balita) akibat kekurangan gizi kronis dan infeksi berulang. Pencegahan stunting perlu dititikberatkan pada penanganan penyebab masalah gizi yang langsung maupun tidak langsung. Penyebab langsung maupun tidak langsung mencakup masalah kurangnya asupan gizi dan penyakit infeksi. Sementara penyebab tidak langsung berkaitan dengan lingkungan sosial dan lingkungan permukiman. Dalam penanganan stunting, keluarga merupakan komponen utama
yang sangat berperan dalam pencegahan maupun penanggulangannya. Hal ini disebabkan kerena masalah gizi, sangat erat kaitannya dengan ruang lingkup keluarga. “Kita semua mengharapkan melalui keluarga dapat mewujudkan sumber daya manusia unggul menuju Indonesia maju, dengan harapan bersama bahwa penangangan sumber daya manusia adalah tugas kita bersama dan saya mengajak seluruh masyarakat baik dari seluruh jajaran Pemerintah, mitra kerja dan seluruh masyarakat untuk saling bahu membahu, hidup saling bergotong royong dalam mengatasi permasalahan yang ada didepan kita,” tutupnya.{[alf/mb03]}
Daerah 3 Mata Banua Rabu, 23 Juni 2021
LOMBALOMBA LOMBA-Salah satu peserta saat melaksanakan lomba baca puisi.
Drs H. Said Akhmad
Masa Bodo Disebut Bisa Dibooking karena Tampil Seksi
SORAYA Rasyid dikenal artis yang senang tampil seksi karena penampilannya. Dan hal itu tak dibantah olehnya. Soraya Rasyid pun menceritakan efek yang kerap ia terima karena penampilannya tersebut.
Ia menyebut kerap mendapat komentar yang melecehkan dari kaum adam di dunia maya.
"Kalau (pelecehan) di dunia nyata tidak pernah alhamdulillahnya sih. Tapi yang justru sering itu di social media lewat DM, komen," ungkap bintang sinetron ini lewat penuturannya di channel YouTube Sule. Soraya Rasyid mengatakan komentar dan DM-DM itu pun tak sedikit yang 'berani'. Ia dianggap bisa dibayar untuk memenuhi hasrat pria.
"Biasanya kalau DM ada malah yang nawar, terus nyebutin angka gitu-gitu. Atau nggak kayak, ih lumayan nih buat ba***, kayak gitu," urai Soraya lagi. Dikatakan Soraya, dirinya tak pernah menggubris komentarkomentar miring yang kerap ia terima semacam itu. Selama ini
dirinya memang senang dengan penampilannya yang terbuka.
Dikomentari terlalu seksi, Soraya Rasyid mengatakan bahkan hingga kini, orang tuanya tak pernah mempermasalahkan penampilannya. Begitu pula dengan sang kekasih.
"Basically, kayak orang-orang terdekat aku, kayak Mama aku nggak pernah larang. Pacar, semua nggak pernah larang. Jadi aku kayak 'ya sudah'. Aku soalnya paling sebal kalau soal pakaian dilarang-larang atau diatur," tuturnya. Perempuan yang diisukan menjalin asmara dengan presenter John David Schaap ini mengatakan, sang kekasih terbuka dengan penampilannya. Selama ini pacarnya tak pernah memaksa Soraya untuk tampil lebih tertutup.
"Mungkin ada lelaki egois di bagian soal pakaian. Ada juga lelaki yang egois di bagian lain, ya man is about ego, kan. Cuma kebetulan pacar aku nggak egois di bagian itu," kata Soraya yang enggan menyebut gamblang siapa sosok pria yang kini jadi tambatan hatinya.dch/ron
Misi Mulia Jika Nanti Sembuh dari Sakit
CHEF Haryo mengungkap misi mulia Gary Iskak bila berhasil sembuh dari sakitnya.
"Ada sama saya, akan memberdayakan kursi roda, pemberian Al-Quran, pemberian sembako ke janda dan orang miskin. Banyak kebaikan kok yang bisa dilakukan," ujar Haryo di kawasan Mampang, Jakarta, Senin (21/6).
Sebagaimana diketahui, Gary Iskak sempat memutuskan hijrah sebelum akhirnya dikabarkan sakit.
"Yang saya tahu sejak 2015," kata dia.Sejak saat itu, Gary Iskak berusaha memenuhi ikrarnya untuk kembali ke jalan yang lurus.
"Ya saya dan Gary komitmen dan konsisten berjalan di jalan Allah. Gary bahkan sempat dijauhin sama temantemannya di film, dia dianggap tidak asyik, tapi dia enggak masalah," kenang Chef Haryo. Lantas, beredar kabar Gary Iskak jatuh sakit. Cerita sakitnya Gary diketahui setelah beredar foto dirinya terbaring lemah di rumah sakit dengan selang terpasang di hidung. Sempat tak sadarkan diri, Gary Iskak perlahan mulai pulih setelah bisa membuka mata lagi. "Komunikasi bisa, cuma ya tertatih-tatih," tutur Chef Haryo.okz/ ron
Kemungkinan Main Sinetron
Lagi Usai Jadi Ibu Pejabat
SOSOK artis Arumi Bachsin kini lebih dikenal sebagai ibu-ibu pejabat. Pasalnya usai menikah dengan Emil Dardak, Arumi menghabiskan waktu menemani suaminya yang kini menjadi Wakil Gubernur Jawa Timur. Tak dipungkiri Arumi, dirinya kangen dengan dunia entertainment yang telah membesarkan namanya. Namun hingga kini dia masih menikmati menemani Emil Dardak. "Ada rasa kangen pastilah namanya aku ngabisin waktu di sinetron dan akting itu lama banget. Tapi saat ini masih menikmati mendampingi Mas Emil gitu, jadi ya satu-satu dijalani dulu," kata Arumi Bachsin di studio Kopi Viral Trans TV, Gedung Transmedia, kawasan Mampang, Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan.
Lantas apakah Arumi Bachsin dilarang bermain sinetron oleh
Bupati Bersama DPRD Sepakati Tiga Raperda
PELAIHARI - Bupati Tanah
Laut (Tala), HM Sukamta selaku pihak eksekutif mengucapkan terimakasih sekaligus memberikan apresiasi yang tinggi kepada pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten
Tala, karena telah mencurahkan tenaga dan pikiran selama proses pembahasan tingkat satu hingga sampai pada tahap kesepakatan dan persetujuan Raperda setempat.
Demikian diungkapkannya saat menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Tala, di Pelaihari, Senin (21/ 6) siang di Ruang Sidang DPRD Kabupaten Tala.
Rapat Paripurna itu beragendakan Pengambilan Keputusan Atas tiga buah Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Kabupaten Tala yakni
Raperda Kabupaten Tala tentang Penyelenggaraan Administrasi Kependudukan dan Pencatatan Sipil.
Raperda Kabupaten Tala tentang Pembentukan Dana
Cadangan Penyelenggaraan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tala Tahun 2024 serta Raperda Kabupaten Tala tentang Perubahan Atas Peraturan Daerah (Perda) Nomor VII Tahun 2019 tentang Pemilihan Kepala Desa. Berkaitan Raperda Kabupaten Tala tentang Penyelenggaraan Administrasi Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Sukamta mengatakan dengan dibentuknya Raperda itu Kabupaten Tala telah menunaikan sebagian dari kewajiban pemenuhan atas hak asasi manusia dengan adanya instrumen hukum berupa Perda. Pada hakekatnya negara berkewajiban memberikan perlindungan dan pengakuan terhadap penentuan status pribadi dan status hukum setiap peristiwa kependudukan dan peristiwa penting yang dialami oleh penduduk yang berada di dalam dan atau di luar wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia. Didalam konstitusi Indonesia tidak secara eksplisit diatur mengenai perlindungan data pribadi,
hms
MEMPERLIHA MEMPERLIHAT DOKUMEN T - Bupati Tanah Laut (Tala), HM Sukamta bersama Ketua DPRD Tala Muslimin memperlihat dokumen Raperda yang telah disahkan.
meskipun UUD 1945 menyatakan dengan tegas adanya perlindungan terhadap hak asasi ma-
nusia, hak asasi manusia merupakan hak kodrati, hak asasi manusia melebur dalam jati diri m-
anusia maka tidak dibenarkan siapa pun mencabut hak asasi manusia itu. ris/ani
Wali Kota Pimpin Rakor TPK2D
BANJARBARU - Wali Kota
Banjarbaaru HM Aditya Mufti Ariffin SH MH memimpin
Rapat Koordinasi (Rakor) Tim
Peningkatan Kualitas Keluarga
Daerah (TPK2D) Tingkat
Provinsi Kalimantan Selatan dalam rangka Evaluasi Peningkatan Kualitas Keluarga Tahun 2021 di Kota Banjarbaru.
Rakor yang digelar di Au-
la Gawi Sabarataan Balai Kota
Banjarbaru, Selasa (22/6), dihadiri Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Kalimantan Selatan Hj Husnul
Hatimah SH MH, Kepala Dinas Dalduk KB PMP dan PA Kota Banjarbaru Hj Mahrina Noor, dan SKPD terkait, serta peserta rakor. Kegiatan ini mengikuti protokol kesehatan, sehingga sebagian peserta mengikutinya secara daring. Kepala DPPPA Provinsi
Kalsel Husnul Hatimah mengatakan, berdasarkan Pera-
turan Gubernur Nomor 100 Tahun 2019 ada empat komponen yang diatur dalam meningkatkan kualitas keluarga. Pertama, untuk mencegah perkawinan anak. Kedua, pemberian hak anak dalam air susu eksklusif. Tiga, penyediaan fasilitas kesehatan untuk ibu hamil, sebelum hamil setelah melahirkan, dan keempat ketahanan keluarga. "Ketahanan dan kesejahteraan merupakan hal yang penting untuk peningkatan kualitas keluarga," ujar Husnul Hatimah. Wali Kota Banjarbaru HM Aditya Mufti Ariffin mengatakan, pembangunan keluarga bertujuan meningkatkan kualitas keluarga, agar dapat menumbuhkan rasa aman, tenteram dan harapan masa depan yang lebih baik, dalam mewujudkan kesejahteraan lahir dan kebahagiaan batin. Konsep pembangunan keluarga yang dikembangkan oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPP PA) sebutnya, menggunakan konsep
ketahanan keluarga. Dengan konsep ketahanan keluarga, maka kemampuan keluarga untuk bertahan dan berjalan menuju kesejahteraan dapat diukur, dapat diuraikan faktorfaktornya, sehingga dapat dilakukan upaya untuk memperbaiki kemampuan keluarga mencapai kualitas dan kesejahteraannya.
Menurutnya, berdasarkan rekapitulasi data terpadu kesejahteraan sosial tahun 2021 dari Kementerian Sosial menyebutkan, Kelurahan Sungai Tiung merupakan kelurahan dengan angka tertinggal tingkat kesejahteraannya di bawah rata-rata. Yaitu, sejumlah 1.699 atau 61,71 persen dari keseluruhan KK di Sungai Tiung yang berjumlah 2.753 KK.
"Dan, ini tentunya perlu menjadi skala prioritas bagi kita semua untuk melakukan penyusunan kebijakan," ujarnya.
Melakukan program dan kegiatan inovatif dan afirmatif, pada sisi penyedia pelayanan (supply side) dan penerima manfaat (demand
side) di Kelurahan Sungai Tiung. Upaya peningkatan kualitas keluarga dilakukan dengan pelaksanaan pembangunan keluarga, dengan berpedoman pada konsep ketahanan keluarga dan kesejahteraan, yang di dalamnya menyangkut landasan legalitas dan keutuhan keluarga, ketahanan fisik, ketahanan ekonomi, ketahanan sosial psikologi, dan ketahanan sosial budaya yang tertuang dalam 24 indikator.
Agar ketahanan dari sebuah keluarga dapat terukur dengan jelas, Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak tentunya melalui Pemerintah Provinsi dan kabupaten/kota membuat suatu aplikasi web melalui pengisian kuisioner dari 24 indikator ketahanan keluarga tersebut, yang harus diisi oleh setiap kepala keluarga di Kelurahan Sungai Tiung.
Dari hasil pengisian kuisioner tersebut, tentunya sudah terpetakan dengan jelas beberapa faktor permasalahan ketahanan
Emil? Dikatakan Arumi, tak ada peraturan yang pasti dari suaminya. "Nggak, jadi kalau aku pribadi pilihan peraturan itu sebenarnya tidak ada. Cuman ketika mulai mendampingi Mas Emil dulu tuh sempat mikir Mas Emil kerja dinas politik, aku bolakbalik deh mau kerja juga," kata Arumi.
"Tapi kan ketika mendampingi Mas Emil, melihat kerjaannya Mas Emil ternyata berat banget dan politik itu juga hal yang berat buat Mas Emil pada saat itu. Jadi pengin nemenin bangun sama-sama di situ," tambahnya.
Di sisi lain, sebagai seorang artis yang menjadi istri pejabat, Arumi Bachsin merasa senang. Terutama di saat blusukan menemani suaminya, tak jarang dia lebih dikenal sebagai artis yang membaur ke masyarakat.
"Seru banget, berbeda kalau misalnya aku ke masyarakat langsung. Masyarakat itu kan masih memperlakukan aku seperti dulu dan aku lebih senang karena nggak ada batasan. Karena ketika datang sebagai pejabat gitu ya masyarakat takut sungkan," katanya. "Tapi kalau di birokrasi, aku ada acara di birokrasi di pemerintahan pasti diposisikan seperti istrinya wagub," tambahnya. Di akhir, disinggung apakah mau jika ditawarkan bermain sinetron lagi, Arumi Bachsin pun mengaku harus pikir-pikir dahulu.
"Kalau sekarang tergantung skenarionya apa, bukan bayaran itu dulu, itu tergantung. Kalau sekarang tergantung Mas Emil juga. Kalau bisa syutingnya jangan di Jakarta, terus syutingnya di Jawa Timur dong," pungkasnya. dch/ron
Tala Akan Miliki TP2DD
PELAIHARI - Sekretaris Daerah kabupaten (Sekdakab) Tanah Laut (Tala), H Dahnial Kifli mengungkapkan dalam dua hari kedepan pihaknya akan membentuk
Tim Percepatan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) di Kabupaten Tala.
Hal itu disampaikannya pada
Rapat Koordinasi Akselerasi Pembentukan TP2D Wilayah Kalimantan Selatan di Hotel Mercure Banjarmasin, Senin (21/6). Dahnial menjelaskan dalam implementasi TP2DD Kabupaten Tala sudah melakukannya, namun belum ada Surat Keputusan (SK), “Implementasi di lapangan memang sudah ada namun memang belum ada SK-nya saja, kita yakin dalam dua hari TP2DD sudah terbentuk di Bumi Tuntung Pandang,” ujarnya.
Lebih lanjut, Sekda menambahkan pembentukan TP2DD dapat memberikan kemudahan transaksi dengan basis digital.
Untuk ke depannya digitalisasi
terkait elektroniksasi pemerintah daerah dapat dilakukan sehingga digitalisasi ini dapat terwujud.
“Alasannya karena pelaksanaan program elektronifikasi pemerintahan dapat mendorong birokrasi yang efisien seperti proses pelayanan perizinan dan pembayaran pajak yang telah menggunakan sistem elektronifikasi serta mengurangi biaya pelayanan dan saya akan koordinasikan dengan BPKAD dan bagian hukum Setda Tala untuk menyukseskan pembentukan TPP2D,” jelasnya.
Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Kalsel, Amanlison Sembiring mengutarakan jika dibentuknya TPP2D di pemerintah daerah untuk perluasan digitalisasi guna meningkatkan transparansi transaksi keuangan daerah, mendukung tata kelola dan mengintegrasikan sistem pengelolaan keuangan daerah. ris/ani
keluarga dan intervensi apa saja yang harus di lakukan oleh SKPD terkait, tegas wali kota. "Tentunya kami harap data yang sudah diperoleh oleh tim peningkatan kualitas keluarga Kota Banjarbaru melalui pengisian kuisioner tersebut, dapat digunakan dan segera ditindaklanjuti oleh SKPD terkait," kata wali kota. Wali kota mengharapkan, dari data-data yang sudah didapatkan, seluruh tim peningkatan kualitas keluarga Kota Banjarbaru dan seluruh SKPD terkait, dapat membuat rencana aksi untuk dua tahun kedepan, sesuai dengan rekapitulasi data terpadu kesejahteraan sosial, yang mana urutan terendah setelah Kelurahan Sungai Tiung adalah Kelurahan Cempaka dan Kelurahan Guntung Manggis. Untuk itu, kepada seluruh SKPD dalam penyusunan anggaran dan rencana kerja, diharapkan sudah dapat menentukan lokus kegiatan, yang mana pada tahun anggaran 2022 ke-
dio
ARAHANARAHAN ARAHANARAHAN - Wali Kota Banjarbaru HM Aditya Mufti Ariffin memberikan arahan kepada para peserta Rakor Tim Peningkatan Kualitas Keluarga Daerah (TPK2D) Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan dalam rangka Evaluasi Peningkatan Kualitas Keluarga Tahun 2021 di Kota Banjarbaru.
giatan prioritas terkait peningkatan kualitas keluarga, akan terfokus pada lokasi Kelurahan Cempaka. "Pada tahun anggaran 2023 kegiatan lokus akan kita laksanakan di Kelurahan Guntung Manggis," ujarnya. Kepada tim pendamping yang sudah membantu pendampingan pengisian kuisioner di Kelurahan Sungai Tiung, diucapkan terima kasih.
Kepada seluruh anggota tim peningkatan kualitas keluarga yang merupakan perwakilan dari tiap-tiap SKPD, sangat diharapkan dalam setiap kegiatan yang dilakukan dapat segera dilaporkan secara langsung kepada atasan atau kepala SKPD untuk dilakukan tindak lanjut sesuai tupoksi masing-masing, imbuh wali kota menyarankan. dio
4 Mata Banua Rabu, 23 Juni 2021 Panggung Entertainment
Selebriti
&
Foto: Instagram @emildardak EMIL DARDAK DAN ARUMI BACHSIN
Foto: Instagram Soraya Rasyid
okz
ISKAK
SORAYA RASYID
GARY
Hariyasesar Heran Siring Tendean Ditutup
Mall Malah Dibuka
BANJBANJ BANJ ARMASINARMASIN ARMASIN - Anggota Fraksi Partai
Golkar DPRD Kota Banjarmasin Hariyasesar mengaku heran atas kebijakan penutupan objek wisata siring di sepanjang Jalan Piere Tendean, sementara mall terbesar di kota ini malah dibuka.
Keberadaan Siring Tendean juga dapat dimanfaatkan masyarakat untuk menambah daya tahan tubuh atau imun, guna mencegah virus Corona yang sampai saat ini menghantui warga kota.
“Siring Tendean bisa dimanfaatkan warga untuk olahraga, seperti jalan santai, sepeda, senam atau lainnya. Dengan begitu, bisa menambah daya tahan tubuh,” ujar anggota Komisi II DPRD Banjarmasin itu, Selasa (22/6).
HARIYASESAR
Jika Siring Tendean dibuka, lanjut dia, tentu dapat membantu perekonomian warga kota. Mereka bisa melakukan aktivitas untuk berjualan, khususnya di tempat wisata yang dibanggakan pemerintah kota tersebut. Sayangnya, tempat wisata di
bantaran sungai itu, hingga kini belum juga dibuka. Anehnya, malah mall yang diberi izin beroperasional oleh Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin.
“Ini artinya pemerintah kota lebih berpihak pada pengusaha ketimbang rakyat kecil. Padahal, di tempat wisata rakyat itu, juga dapat membangkitkan kembali ekonomi warga,” tegasnya. Hariyasesar menilai, tempat wisata siring lebih aman dari ancaman Covid-19 dibandingkan mall. “Karena, tempat wisata siring itu kan terbuka. Beda dengan mall tertutup, yang justru penularan Covid-19 lebih rentan,” ujarnya. Meski begitu, kalau pun
Siring Tendean dibuka, ia mengingatkan agar warga tetap memperhatikan dan menerapkan pelaksanaan protokol kesehatan secara disiplin. “Melalui komisi II, saya akan menyarankan memanggil dinas pariwisata, untuk meminta penjelasan kenapa sampai sekarang Siring Tendean ditutup,” ujarnya. edo
Partisipasi di Bidang Digital Mesti Didorong
digital, serta mendorong tingkat kecakapan transformasi digital dalam pemanfaatan teknologi baru.
DPRD Kalsel Laksanakan Kunker Serentak
humas
MARTAPURA - Peran dan partisipasi masyarakat di bidang teknologi digital mesti terus didorong. Pemerintah mulai dari pusat hingga kabupaten senantiasa berupaya memberikan literasi kepada masyarakat untuk bisa mengembangkan pengetahuan di bidang digital ini.
Hal ini disampaikan Bupati
Banjar H Saidi Mansyur, saat menjadi keynote speaker pada Webinar Literasi Digital wilayah Kabupaten Banjar Provinsi
Kalimantan Selatan, melalui zoom meeting, Senin (21/6). Saidi Mansyur mengatakan, sesuai arahan Presiden RI Joko Widodo dan Kemenkominfo bersama Siberkreasi, telah menyusun sebuah peta jalan Literasi Digital Tahun 20212024 untuk meningkatkan partisipasi digital masyarakat. Selain itu, mendorong pengembangan ilmu pengetahuan masyarakat di bidang Teknologi Informasi Komunikasi (TIK) dan
“Kick off ini diselenggarakan demi tercapainya pengetahuan dan kecakapan untuk menggunakan media digital, alat-alat komunikasi atau jaringan dalam menemukan, mengevaluasi, menggunakan, membuat informasi dan memanfaatkannya secara sehat, bijak, cerdas, cermat, tepat dan patuh hukum dalam kerangka membina komunikasi interaksi dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya. Webinar Literasi Digital untuk
Wilayah Martapura Kabupaten
Banjar Provinsi Kalimantan Selatan
bertajuk INDONESIA MAKIN
CAKAP DIGITAL, merupakan hasil kerja sama antara Kemenkominfo dengan Jaringan Pegiat
Literasi Digital (Japelidi) dan Siberkreasi Gerakan Nasional
Literasi Digital, dengan menjangkau sebanyak 514 kabupaten, kota di seluruh Indonesia.
Webinar yang berlangsung selama dua jam ini, dimoderatori Shabrina Anwari, salah seorang
announcer dan sociopreneur, dan menghadirkan beberapa Narasumber, yakni Bupati Banjar H Saidi Mansyur SIKom, Ketua Dewan Pimpinan Daerah Gerakan Kewirausahaan Nasional (GKN) Provinsi Kalsel Siti Isnaniah Haryani, CEO Sulaiman Effendi, Social Media Enthusiast dan Podcaster Didi Cahya Bercerita, dan Kevin Pradana Enterpreuner Owner Baccani Dunia Maya dan Rekam Jejak Digital. Pada kesempatan ini, Kemenkominfo juga memberikan E-Certificate bagi peserta yang mendaftarkan diri dan mengikuti rangkaian acara hingga akhir, serta doorprize pulsa atau EMoney senilai Rp 1 Juta bagi 20 pemenang yang beruntung.
Sebagai informasi, seri webinar Indonesia #MakinCakapDigital terbuka bagi siapa saja yang ingin menambah wawasan dan pengetahuan mengenai literasi digital.
Rangkaian webinar akan terus diselenggarakan hingga akhir 2021, dengan berbagai macam tema. ril/dio
BANJARMASIN - Anggota DPRD Kalsel kembali melaksanakan kunjungan kerja (kunker) secara serentak, sesuai tugas masing-masing ke luar ataupun dalam daerah Kalsel. Kunjungan kerja wakil rakyat di DPRD Kalsel itu dilaksanakan selama tiga hari, pada 21-23 Juni 2021, baik ke luar daerah maupun ke dalam daerah.
“Komisi-komisi melaksanakan kunjungan kerja secara serentak sesuai bidang tugasnya pada 21-23 Juni 2021,” ujar Sekretaris DPRD Kalsel HAM Rozaniansyah di Banjarmasin, Selasa (22/6).
Ia merinci, Komisi I DPRD Kalsel melakukan studi komparasi ke Sekretariat DPRD Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) dan Balangan, terkait Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Anggaran (LPPA) dan Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD).
Kemudian, Komisi II melakukan monitoring pelaksanaan
perlindungan pertanian ke Kantor Laboratorium Proteksi Tanaman Pangan dan Hortikultura (PTPH) di Kabupaten Tanah Bumbu.
Sedangkan Komisi III DPRD
Kalsel terbagi pada tiga kunjungan kerja yang berbeda, yakni ke Badan Penghubung Pemprov di Jakarta, Dinas Lingkungan
Hidup Provinsi Jawa Timur dan Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman dan Pertanahan Provinsi Kalimantan Tengah.
“Kunker ke Badan Penghubung dalam rangka evaluasi pelaksanaan
kegiatan yang telah dilaksanakan,” tambah Rozaniansyah. Kemudian, kunjungan ke Dinas LH Jatim berkenaan dengan instrumen ekonomi lingkungan hidup (IELH) dan pengelolaan sampah. Sedangkan ke Palangka Raya, terkait kebijakan pengawasan perumahan. Sementara, Komisi IV DPRD Kalsel memilih meninjau kesiapan sekolah, terkait rencana penyelenggaraan pembelajaran tatap muka (PTM) SMA Negeri 1 Satui, Kabupaten Tanah Bumbu. rds
Pansus Bahas Permodalan PD PAL
BANJARMASIN - Rapat Panitia
Khusus (Pansus) DPRD Kota Banjarmasin tentang Perusahaan Umum Daerah Pengelolaan Air Limbah Domestik (PALD), mulai membahas soal permodalan perusahaan di bidang pengelolaan sanitasi tersebut.
Ketua Pansus Raperda Perumda PALD DPRD Kota Banjarmasin H Sukhrowardi menghendaki Perusahaan Daerah (PD) PAL semakin profesional dalam memberikan layanan instalasi ke rumah-rumah warga.
“Guna mewujudkannya, selain Sumber Daya Manusia (SDM) yang profesional, perusahaan daerah milik Pemerintah Kota Banjarmasin ini juga memerlukan dana yang tidak sedikit,” ujar usai rapat dengan SKPD terkait, Selasa (22/6).
Makanya, lanjut Sukhro --panggilan akrabnya, saat pembahasan rancangan Perda PALD, pihaknya benarbenar teliti dan menekankan soal permodalan, agar layanan yang diberikan kepada masyarakat semakin kuat.
“Berkaitan dengan itu, pembahasan Raperda ini sangat penting. Seluruh
H SUKHROWARDI
anggota Pansus sangat antusias untuk menggolkan perda tersebut,” katanya.
Hal ini, ujarnya, dibuktikan dengan tingkat kehadiran anggota pansus saat pembahasan bersama pihak Pemerintah Kota Banjarmasin.
Meskipun Raperda inisiatif ini dari Pemko Banjarmasin, tetapi antusias anggota Pansus cukup tinggi. Dan, perlu diketahui pembahasan yang kedua kalinya ini, anggota dewan dan SKPD terkait selalu hadir.
“Karena, mereka mengetahui pembahasan Raperda untuk dijadikan
payung hukum daerah sangat penting, sehingga hasilnya pun dapat maksimal,” kata Sukhro. Sebelumnya, ungkap politisi Partai Golkar ini, Raperda PALD ini mengacu pada ketentuan Pasal 331 Undang Undang (UU) No 23 Tahun 2014 Jo UU No 9 tahun 2015 perubahan kedua UU 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah serta Pasal 114 Perpres No 54 tahun 2017 tentang BUMD, maka dipandang perlu untuk disesuaikan.
“Harus ada kesesuaian dengan peraturan yang lebih tinggi, agar pengelolaan air limbah dapat berjalan maksimal. Maka, perlu disempurnakan Perdanya,” ucap Sukro. Selain itu, perubahan PD PAL ke Perumda PALD ini dimaksudkan agar penyertaan modal dapat dilakukan. Sebab, jika tidak diubah badan hukumnya, penyertaan modal tidak bisa dilakukan.
“Penyertaan modal terkendala status hukum. Jadi harus diubah menjadi Perumda. Target kita dua bulan sudah tuntas pembahasannya,” tukasnya. edo
Mata Banua Kotaku 5 Rabu, 23 Juni 2021
Padahal, Siring Tendean yang ditutup sejak pertama pandemi Covid-19 itu muncul, merupakan fasilitas warga Banjarmasin untuk menghilangkan jenuh. dok/jjr SEPI - Salah satu sudut di Siring Tendean tampak sepi,
pengunjung.
kebijakan
objek wisata di bantaran Sungai Martapura sejak merebaknya kasus Covid-19 di kota ini.
tanpa
Pemko Banjarmasin mengeluarkan
menutup
HAM ROZANIANSYAH
LITERASI DIGIT LITERASI DIGITALAL ALAL AL - Bupati Banjar H Saidi Mansyur memberikan sambutan saat Webinar Literasi Digital wilayah Kabupaten Banjar Provinsi Kalimantan Selatan melalui zoom meeting.
Safrizal Tekankan Pengelolaan Tambang Berbasis Lingkungan
BANJARBARU - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Selatan, Safrizal ZA menekankan pentingnya pengelolaan tambang yang berbasis lingkungan sebagai upaya tata kelola strategis pertambangan mineral dan batubara (minerba). Hal itu disampaikannya saat berdiskusi dengan rombongan Program Pendidikan Reguler Angkatan (PPRA) LXII Lembaga Pertahanan Nasional (Lemhannas) di Ruang H Maksid, Kantor Setdaprov Kalsel di Banjarbaru, Senin (21/6).
PPRA LXII Lemhanas menyambangi Pemprov Kalsel dalam rangka Studi Lapangan Isu Strategis Nasional dengan fokus pada ranah pertambangan minerba. Sebanyak 21 anggota rombongan disambut Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Kalsel, Isharwanto, Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Kalsel, Fathimatuzzahra serta jajaran SKPD lainnya. Pada kunjungan di Kalsel,
Ketua tim rombongan Lemhannas, Irjen Polisi Drs Sumadi mengatakan, studi lapangan ini menyasar PT Adaro sebagai objek kajian.
“Kami dari Lemhannas melakukan kajian sejauhmana PT Adaro betul-betul melakukan teknik pertambangan yang baik dan berwawasan lingkungan,” ujarnya. Disebutkan, gambaran komprehensif yang ingin diketahui yakni sejauhmana kontribusi PT Adaro bagi peningkatan ekonomi, penyerapan tenaga kerja serta aspek pemberdayaan masyarakat di Kalsel.
Sementara itu, Pj Gubernur Kalsel, Safrizal ZA menjelaskan, PT Adaro sudah meraih penghargaan kategori Golden (emas) dalam penilaian Proper nasional.
“Adaro ini dapat Golden karena merupakan perusahaan tambang yang menurut penilaian Propernas sangat peduli dengan lingkungan hidup dan pemberdayaan masyarakat,” sebut Safrizal.
Terkait pertumbuhan ekonomi yang menyasar target 7
Pj Gubernur Apresiasi Rakorda Baznas Kalsel
BANJARMASIN - Penjabat
(Pj) Gubernur Kalimantan
Selatan, Safrizal ZA menyampaikan apresiasi atas terlaksananya rapat koordinasi daerah (Rakorda) Badan Amil Zakat Nasional (Baznas)
Provinsi Kalimantan Selatan.
“Saya mengapresiasi Rakorda Baznas Kalsel sebagai upaya memperkuat komitmen dan semangat kebangkitan zakat di Kalsel,” tandasnya di Banjarmasin, Selasa (22/6).
Apresiasi Pj Gubernur
Kalsel itu seperti tertuang dalam sambutan tertulis dibacakan
Staf Ahli Bidang Kemasnayarakatan dan SDM, Fathurrahman pada pembukaan Ra-
korda Baznas Kalsel tahun 2021 di Banjarmasin.
Rakorda Baznas Kalsel yang mengambil tema “Menjadi Lembaga Utama Mensejahterakan umat tersebut dibuka Ketua Baznas RI, Prof DR H Noor Achmad, MA. Safrizal juga berharap Rakorda Baznas Kalsel mampu menggali pemikiran-pemikiran dalam rangka menjadikan zakat
sebagai bagian dari upaya mewujudkan kesejahteraan rakyat di Banua ini.
Baznas sebagai mitra pemerintah, kata Safrizal, selama ini telah mampu membantu pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan rakyat dan mengentaskan kemiskinan.
Menurut Safrizal, Kalsel yang berpenduduk sekitar 97 persen muslim memiliki potensi zakat yang sangat besar, namun sementara ini potensi zakat tersebut belum tergali secara optimal dari para muzzaki.
Melalui Rakorda ini, katanya, diharapkan terus dilakukan upaya sosialisasi kepada seluruh lapisan masyarakat sehingga akan tumbuh kesadaran mereka untuk membayar zakat kepada lembaga yang resmi dibentuk pemerintah yakni Baznas.
Mengingat potensi zakat yang besar tersebut, lanjutnya, apabila dikelola secara optimal dan profesional, maka akan mampu memberdayakan masyarakat miskin.
Ketua Baznas RI, Prof DR
H Noor Achmad, MA berharap Rakorda Baznas Kalsel ini
dimaksudkan untuk melakukan penguatan kelembagaan dan juga bagian dari upaya mensejahterakan umat dan mengentaskan kemiskinan.
Menurut Achmad, dalam upaya penguatan kelembagaan itu, maka dibutuhkan sumber daya manusia (SDM) berkualitas yang mengelola zakat tersebut dan mereka berasal dari tokoh masyarakat dan tenaga profesional.
Dalam Baznas itu, kata Achmad, ada 40 kompetensi yang berasal dari tokoh masyarakat dan tenaga profesional sehingga Baznas dikelola secara profesional.
Keberadaan tokoh masyarakat dan tenaga profesional itu, lanjutnya, Baznas menjadi pemersatu umat dan bersinergi dengan semua komponen masyarakat dalam rangka mensejahterakan umat dan mengentaskan kemiskinan.
Ketika ditanya potensi zakat di Indonesia, Achmad mengakui, potensinya sangat besar, namun saat ini dari 200 juta lebih umat Islam di Indonesia, baru sekitar
5 juta yang membayar zakat.
Kelembagaan Baznas, katanya,
juga akan menyesuaikan dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi sehingga ke depan akan menerapkan digitaliasi.
Kepala Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Kalsel, H Noor Fahmi juga mengapresiasi Rakorda dan Baznas diharapkan terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar keberadaan Baznas menjadi lembaga yang dipercaya masyarakat. Sementara itu, Ketua Baznas Provinsi Kalsel, H Irhamsyah Safari melaporkan Rakorda dihadiri Ketua Baznas kabupaten/ kota se-Kalsel, Kepala Kantor Kemenag Kabupaten/kota dan Kabag Kesra kabupaten/kota seKalsel.
Menurut Irhamsyah, Rakorda ini nantinya akan merumuskan program kerja dalam rangka mengoptimalkan Baznas menjembatani antara muzzaki dan mustahiq.
“Saya berharap kelembagaan Baznas Kalsel akan semakin mendapat kepercayaan masyarakat untuk menerima zakat dan menyalurkan kepada mustahiq di banua ini,” katanya.
persen, Safrizal menerangkan, Provinsi Kalsel membutuhkan investasi yang besar. Hingga saat ini, sektor pertambangan masih berperan penting bagi pendapatan negara. Kendati begitu, ia sangat menekankan model pertambangan berbasis lingkungan serta Izin Usaha Pertambangan (IUP) yang selektif dan transparan.
“Pertambangan yang terkontrol dan terbina dengan baik, kewajiban mereka untuk restorasi tambang juga membuat lebih terkendali,” ucapnya mengingatkan. Selain rehabilitasi bekas tambang (reklamasi), Safrizal juga menyebutkan upaya Pemprov Kalsel untuk memulihkan lingkungan. “Kalsel sudah beberapa tahun melakukan gerakan revolusi hijau, dengan target per tahun 32.000 hektare dan saat ini sudah tercapai 11.000 hektare,” jelasnya. vio/adpim/ani
Mata Banua 6 Rabu, 23 Juni 2021 R a g a m
ani STST STST STAF AHLI GUBERNUR AF AHLI AF AHLI GUBERNUR AHLI Bidang Kemasy arakatan dan SDM, H Fathurrahman saat menghadiri pembukaan Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) Baznas Provinsi Kalsel di Banjarmasin. PENJPENJ
PENJABAABA ABAABA ABATT TT T (Pj) Gubernur Kalimantan Selatan, Safrizal ZA saat menerima kenang-kenangan dari Lemhanas yang melakukan studi lapangan Isu Strategis Nasional di Kalsel.
Mata Banua 7 Rabu, 23 Juni 2021 r a g a m
Rabu, 23 Juni 2021
web
MERAMERA MERAYY YY YAKAN KEMENANG AKAN AKAN ANAN AN - Pemain Denmark Mikkel Damsgaard dan Martin Braithwaite merayakan kemenangan atas Rusia di pertandingan Euro 2020 Grup B di Stadion Parken, Copenhagen, Denmark, Senin (21/6/2021) waktu setempat. Denmark melibas Rusia 4-1.
Dinamit Meledak di Saat Yang Tepat
KOPENHAGEN KOPENHAGEN - Tim Dinamit Denmark meledak di saat yang tepat untuk lolos ke 16 besar
Piala Eropa 2020. Pelatih Denmark, Kasper Hjulmand tak bisa kata-kata atas keberhasilan timnya ini.
Denmark secara luar biasa
berhasil lolos ke 16 Piala
Eropa 2020. Kepastian tersebut
didapat usai mereka menang 4-
1 atas Rusia di Parken Stadium
pada matchday terakhir Grup
B, Selasa (22/6/2021) dini hari
WIB.
Gelontoran empat gol
pasukan Kasper Hjulmand lahir dari Mikel Damsgaard, Yussuf Poulsen, Andreas Christensen, dan Jaokim Maehle. Sementara, Beruang Merah hahya bisa membalas lewat penalti
Artem Dzyuba.
Tim Dinamit meledak di saat yang tepat untuk keluar dari situasi sulit. Sebelumnya, mereka sempat diambang tak lolos usai menderita dua
kekalahan di dua laga Grup B. Denmark membuka Piala
Eropa dengan tumbang 1-0 atas Finlandia. Kekalahan
tersebut disertai kejadian yang mengguncang perasaan penggawa Denmark dengan
Christian Eriksen sempat kolaps di lapangan.
Pada laga kedua, hasil kurang mengenakan kembali untuk Denmark. Bersua Belgia, mereka sempat unggul lebih dulu lewat
klasemen yang meraih hasil sempurna yaitu sembilan poin.
Denmark yang mengumpulkan tiga angka sebenarnya punya poin yang sama dengan Finlandia dan Rusia di urutan ketiga dan keempat. Namun, mereka berhak lolos ke-16 besar karena unggul selisih gol secara head to head yaitu +2 dibanding Finlandia (0) dan Rusia (-2).
Pelatih Denmark, Kasper Hjulmand, kehabisan kata-kata atas keajaiban yang berhasil dibuat anak asuhannya ini.
Hjulmand dikutip dari UEFA. Cinta dan perhatian yang dimiliki seluruh fans Denmark membuktikan mampu membantu menghadirkan tenaga tambahan kepada para pemain hingga keluar stadion," jelasnya.
Belgia sempurna Di laga lainnya Belgia menjejak babak 16 besar Euro 2020 dengan nilai sempurna. Itu setelah De Rode Duivels menang 2-0 atas Finlandia di laga pamungkas grup.
Copa America
Menang 1-0, Tim Tango ke Puncak Grup A
BRASILIA - Argentina menang 1-0 atas Paraguay di laga fase Grup Copa America 2021. Kemenangan ini mengantarkan Albiceleste ke puncak klasemen Grup A. Argentina menghadapi Paraguay di Estadio Nacional de Brasilia pada laga Grup A Copa America 2021, Selasa (22/6) pagi WIB. Tim Tango sudah mampu unggul ketika laga baru berjalan 10 menit. Umpan terukur Angel Di Maria membebaskan Alejandro Gomez dari jebakan offside. Pemain Sevilla ini kemudian dengan tenang menaklukkan kiper Paragua, Antony Silva dengan sepakan chip. Argentina unggul 1-0. Pada menit ke-18, Argentina punya peluang menggandakan keunggulan. Tim Tango mendapat tendangan bebas tepat di depan kotak penalti Paraguay. Lionel Messi langsung maju untuk mengeksekusi. Namun, sepakan bintang Barcelona ini masih melebar tipis di sisi kiri gawang Silva.
Argentina sempat kembali mencetak gol di menit akhir babak pertama. Bermula dari bola muntah sepakan Di Maria yang ditepis Silva, Leandro Paredes mengirim bola ke sisi kiri. Gomez berdiri di sana
web
MENANGMENANG MENANG - Argentina menang 1-0 atas Paraguay di laga fase Grup Copa America 2021.
untuk mengirim umpan ke yang mengenai bek Paraguay, Junior Alonso yang kemudian mencetak gol bunuh diri. Namun, gol ini kemudian dianulir karena saat Di Maria melepas tembakan ada pemain Argentina berada di posisi offside menutupi pandangan Silva. Skor 1-0 untuk Argentina bertahan hingga turun minum. Selepas jeda, Paraguay lebiih berani tampil menyerang demi mengejar ketinggalan. Pada menit ke-61, mereka mengancam usai mendapat tendangan bebas di sisi kiri. Kaku yang melakukan tembakan langsung membidik gawang dengan mengarahkan bola ke tiang jauh. Emiliano Martinez masih sigap menghadapi ancaman ini dengan bisa menangkap bola.
Meski lebih dominan di babak kedua, Paraguay terbilang kesulitan menembus pertahanan Argentina. Setelah itu, pasukan Eduardo Berizzo minim peluang berbahaya. Sementara, tempo permainan Argentina menurun drastis di babak kedua. Mereka sempat mencuri peluang di menit ke-81. Sepakan jarak jauh Messi, tapi masih lemah hingga mudah diamankan Silva. Argentina mampu mempertahankan keunggulan 1-0 hingga laga berakhir. Kemenangan ini membawa Argentina ke puncak klasemen dengan tujuh angka.
Tim besutan Lionel Scaloni unggul dua poin dari Chile di urutan kedua. Sementara, Paraguay menempati peringkat ketiga dengan tiga poin. dtc/ ron
Uruguay Vs Chile Berakhir 1-1
Yussuf Poulsen di babak pertama. Petaka kemudian hadir untuk Denmark selepas jeda. De Rode Duivels bisa membalikkan keadaan dari gol Thorgan Hazard dan Kevin De Bruyne.
Ia turut berterima kasih kepada para suporter yang terus mendukung Denmark. Menurutnya cinta dari para fans menjadi salah satu faktor utama 'meledaknya' Denmark di laga ini.
Kini, berkat kemenangan telak atas Rusia, Denmark bisa keluar dari lubang jarum usai menyegel posisi runner up Grup B. Mereka mendampingi Belgia sebagai pemuncak
"Saya kehabisan kata-kata untuk bisa mengagumi tim ini. Mereka sangat kuat. Pada saat yang sama, saya ingin berterima kasih kepada semua pendukung Denmark, (yang menonton di) stadion," ujar
Belgia menghadapi Finlandia di Krestovsky Stadium, Selasa (22/6/2021) dini hari WIB, pada lanjutan Grup B Euro 2020 dalam posisi sudah dipastikan lolos. Romelu Lukaku dkk sempat kesulitan menghadapi perlawanan gigih Finlandia di babak pertama. Tapi gol bunuh diri Lukas Hradecky di menit ke-74 membuka jalan Belgia. Romelu Lukaku lantas menggandakan keunggulan di menit ke-81, sekaligus memastikan Belgia menang 2-0. dtc/ron
Austria Temani Belanda ke 16 Besar
JAKARTA - Tuntas sudah
laga-laga di Grup C Piala
Eropa 2020. Belanda memimpin klasemen Euro 2020 di Grup C dan disusul oleh
Austria. Belanda menghadapi
Makedonia Utara di laga ketiga
Grup C Euro 2020. Laga
Makedonia Utara vs Belanda yang digelar di Johan Cruyff Arena, Amsterdam, Senin (21/ 6/2021) malam WIB, dimenangi oleh Oranje dengan skor 3-0.
Memphis Depay membuka
keunggulan Belanda lewat golnya di babak pertama. Di paruh kedua, Georginio Wijnaldum mencetak dua gol untuk memantapkan kemenangan Belanda. Hasil itu makin menegaskan posisi Belanda di klasemen Euro 2020 di Grup C.
JAKARTA - PSSI menjadwalkan menggelar pemusatan latihan atau training camp (TC) Tim Nasional U-18 pada 28 Juni mendatang.
Pasukan Frank de Boer itu mencatat hasil sempurna dengan menyapu bersih lagalaga di fase grup. Dengan demikian, Belanda
memimpin klasemen Euro 2020 di Grup C dengan sembilan poin dari dan lolos ke babak 16 besar dengan status sebagai juara grup. Sementara
Makedonia Utara jadi juru kunci setelah selalu kalah dalam tiga laga. Langkah Belanda ke babak 16 besar Euro 2020 diikuti oleh Austria. Austria memenangi laga penentuan melawan Ukraina dengan skor 1-0.
Laga Ukraina vs Austria digelar di Arena Nationala, Bukares, Senin (21/6/2021) malam WIB. Austria menang berkat gol tunggal Christoph Baumgartner. Berkat kemenangan itu, Austria finis sebagai runner-up Grup C dengan enam poin dari tiga laga. Sementara Ukraina di posisi ketiga klasemen Euro 2020 di Grup C dengan tiga poin. Austria akan menghadapi Italia di babak 16 besar Euro 2020. Italia merupakan juara Grup A. dtc/ron
CUIABA - Uruguay vs Chile di Copa America 2021 berakhir imbang 1-1. La Roja sempat unggul lebih dulu sebelum bunuh diri Arturo Vidal membuyarkan kemenangan mereka.
Uruguay vs Chile tersaji di Arena Patanal pada laga Grup A Copa America 2021, Selasa (22/6) dini hari WIB. Uruguay mengancam saat laga baru berjalan 10 menit. Menerima sodoran bola dari Luis Suarez, Giorgian De Arrascaeta melepas sepakan mendatar dari dalam kotak penalti. Upaya ini ini masih bisa diredam oleh Claudio Bravo. Pada menit ke-26, Chile berhasil memecah kebuntuan.
Eduardo Vargas melakukan kombinasi apik dengan Ben Bereton dari sisi kiri pertahanan Uruguay. Vargas terbebas dan menusuk hingga kotak penalti. Ia melepas tembakan dari sudut sempit yang tak mamu
dibendung Fernando Muslera. Chile unggul 1-0. Uruguay yang tertinggal berusaha merespon. Pada menit ke-28, mereka punya peluang untuk menyamakan kedudukan dari sepakan keras Luis Suarez. Namun, Bravo masih sigap dengan bisa menepis bola.
Selepas jeda, Uruguay tampil menekan . Pada menit ke-66, Facundo Torres melepas percobaan terukur dari luar kotak penalti. Bravo kembali menjadi penyelamatan La Roja dengan bisa menepis bola.
Semenit berselang keperkasaan Bravo akhirnya runtuh. Bermula dari sepak pojok Torres, bola yang ditanduk Matias Vecino bisa gagal disapu dengan baik oleh Arturo Vidal hingga bola masuk ke gawang sendiri. La Celeste menyamakan kedudukan 1-1.
Setelah gol bunuh diri Vidal ini, laga berjalan sengit
Shin Tae-yong Akan Seleksi Pemain Timnas U-18
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong akan menguji sekitar 144 pemain yamg akan dipanggil menjalani seleksi nantinya.
Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi, Senin (21/6). Menurutnya TC Timnas
U-18 akan digelar mulai 28 Juni dan direncanakan rampung pada 15 Juli. TC ini menjadi pijakan awal pembentukan tim baru untuk Piala Dunia U-20
yang digelar pada 2023 tetap di Indonesia. "Setelah menerima update roadmap dari pelatih Shin Taeyong yang menginginkan TC
dengan kedua tim sama-sama memburu gol kemenangan. Chile mendapat peluang emas untuk kembali unggul di menit ke-79.
Mendapat bola pantul dari Charles Aranguiz, Luciano Arriagada tak terkawal di sisi kiri kotak penalti. Namun, sontekannya justru masih melebar.
Pada menit ke-84, giliran Uruguay yang mengancam lewat Edinson Cavani. Ia bisa menanduk bola menyambar umpan silang dari sisi kiri. Peluang Cavani ini juga masih melebar.
Kedudukan 1-1 tak berubah hingga laga tuntas. Hasil imbang ini membawa Chile ke puncak klasemen dengan lima angka.
web IMBANGIMBANG IMBANGUruguay vs Chile berakhir imbang 11. web BERAKSI BERAKSI - Pemain Ukraina Oleksandr Karavayev beraksi dengan pemain Austria David Alaba dalam pertandingan Euro 2020, Grup C, Ukraina melawan Austria, di National Arena Bucharest, Bucharest, Rumania, Senin (21/6).
Mereka unggul satu poin dari Argentina di urutan kedua yang baru bermain setelah laga ini melawan Paraguay. Sementara, Uruguay di posisi keempat dengan satu angka. dtc/ron
Ricardo/JPNN Shin Tae Yong
Timnas U-18 dimulai akhir bulan ini. Untuk itu, PSSI akan menyiapkan teknis pelaksanaan TC seperti hotel, tempat latihan dan pemanggilan pemain," kata Yunus seperti dikutip laman resmi PSSI.
Yunus menjelaskan TC Timnas U-18 direncanakan hingga 15 Juli mendatang. Selama TC sebanyak 144 pemain, akan diseleksi dengan sistem promosi dan degradasi.
Yunus menambahkan, sebelumnya para pemain yang dipanggil ke Jakarta tersebut, merupakan hasil seleksi yang
digelar di tingkat Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI. "Kami ingin membentuk tim yang solid agar bisa bersaing di Piala Dunia U-20 2023 mendatang, oleh karena itu persiapan dimulai dari bulan ini," tandasnya. Pembentukan tim tangguh menjadi tugas utama PSSI, selain mempersiapkan hal-hal teknis untuk penyelenggaraan Piala Dunia U-20. PSSI berharap Indonesia diwakili skuat tangguh yang mampu bicara di pentas dunia level kelompok umur. riz
Mata Banua 9
mb/her
Pokdarwis se Tapin Ikuti Bimtek Fotografi dan Videografi
RANTAU,- Pemerintah
Kabupaten Tapin melalui Dinas
Kebudayaan dan Pariwisata
Kabupaten Tapin menggelar
Bimtek fotografi dan videografi yang diikuti seluruh Pokdarwis
bersama pegiat pariwisata se
Kabupaten Tapin, di Aula
Balai Taman Pertanian Terpadu
jalan By Pass Rantau. Bimtek dibuka secara resmi
oleh Sekretaris Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Drs H Hasanudin, Dra Sarinah Kasi Ekonomi
Kreatif Disbudpar Tapin serta
nara sumber Nurul Hidayah SPD
Ketua DPD HPI Provinsi Kalsel dan nara sumber hara kedua disampaikan oleh Sadikin dari Forum Sineas Banua.
Dra Sarinah dalam laporan yang disampaikannya mengata-
kan, dalam rangka memberikan pemahaman dan wawasan
tentang peran fotografi dan videografi dalam mendukung pengembangan pariwisata.
Dinas Kebudayaan dan
Pariwisata melalui Bidang
Pengembangan Potensi
Pariwisata dan Ekonomi
Kreatif melaksanakan Bimtek dengan tema “Peran Fotografi
Kunker Pemkab Balangan di Tapin Pelajari Refocusing Anggaran
RANTAU,- “Agar rencana pembangunan Tepat Waktu. Bupati pinta kegiatan pembangunan RSUD Baru terus dipatantau,” hal itu disampaikannya saat menggelar rapat koordinasi bersama seluruh jajaran yang digelar belum lama tadi. Salah satu materi rapat yang ikut dibahas dalam rapat koordinasi diantaranya terkait tindak lanjut pembangunan RSUD Baru di kawasan Trantang Kecamatan Tapin Utara. Dalam arahannya, Bupati Tapin meminta agar pembangunan RSUD terus dipantau, hal itu agar jangka waktu pelaksanaannya berjalan sesuai rencana, tidak molor atau tidak tepat waktu,” kata Bupati Tapin HM Arifin Arpan MM dihadapan peserta rapat koordinasi. Dalam pembangunan
RSUD baru, Bupati menghendaki agar rencana pembangunan RSUD baru sesuai dengan desain dan program, terkait beberapa kekurangan yang belum masuk dalam program pembangunan hendaknya di bicarakan kembali agar bisa dimasukkan dalam anggaran perubahan.
“Yang berkaitan dengan listrik, termasuk sarana dan prasarana apa yang harus kita beli hendak kita susun lebih dulu apa yang menjadi program kerja kedepan,” kata Bupati dalam arahannya. Apa yang menjadi kebutuhan dan sangat diperlukan, hal itu harus dipikirkan bersama - sama jangan sampai ada yang tertinggal dan apabila belum termasuk dalam program keguatan baiknya dimasukkan dalam anggaran perubahan.
“Karena kita ingin begitu
KUNKER KUNKER KUNKER - Bupati Tapin HM Arifin Arpan MM saat menyambut Kunker Pemkab Balangan di Kab.Tapin.
rumah sakit baru selesai, masih ada yang kurang, karena itu kita ingin semua pendukung termasuk sarana dan prasarannya sampai rumah dokter dan jaringan listriknya sudah terpenuhi.” Papar Bupati.
Jika RSUD lengkap dibangun, kita ingin RSUD terlihat nyaman, indah, terang dan dapat ditempati oleh para dokter, dengan demikian tentu kegiatan di RSUD baru dapat berjalan dengan bagus.her/mb03
Buka Sipayu.Com Lihat dan Beli Aneka Olahan Cabe Hiyung
RANTAU,- Dukung pemasaran cabe rawit Hiyung, barubaru tadi pemerintah kecamatan Tapin Tengah lounching aplikasi “SIPAYU” untuk membantu memperkenalkan dan memasarkan produkproduk olahan cabe rawit Hiyung.
mb/herman
BINTEK BINTEK - Kegiataan Bintek yang diikuti Pokdarwis Se Tapin yang dilaksanakan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kab.Tapin.
dan Videografi dalam peningkatan SDM pariwisata”. “Dikarenakan masih masa pandemi, kegiatan yang seyogyanya dilaksanakan selama satu hari dibagi menjadi dua hari dari tanggal 21 s/d 22 Juni 2021 dengan jumlah peserta masing - masing 40
orang,” papar Dra Sarinah Sementara itu Drs H Hasanudin menyampaikan apresiasi atas terlaksananya Bimtek peranan fotografi dan videografi dalam peningkatan SDM pariwisata bagi kelompok sadar wisata di Kabupaten Tapin.her/mb03
Tinggal ketik SIPAYU.Com melalui aplikasi google, masyarakat sudah dapat melihat informasi tentang cabe rawit Hiyung, dari profile Kecamatan, profile desa sampai informasi produk disampaikan dalam aplikasi SIPAYU.Com. Camat Tapin Tengah Sugian Noor SSos mengatakan, sebagai peserta Diklatpim IV, aplikasi ini dibuat hadirkan untuk membantu masyarakat untuk mengakses informasi tentang cabe Hiyung serta untuk membantu pemasarannya. Dengan moto kita, Terwujudnya Tapin Mandiri Dan Sejahtera Yang Agamis. Untuk mewujudkan pencapaian visi tersebut, Kita Pemerintah
Anisah Wahid Ikuti Apel Harganas ke 28 Tahun Secara Virtual
AMUNTAI - Kepala Dinas
Pengendalian Penduduk
Keluarga Berencana (DPPKB)
Kabupaten Hj Anisah
Rasyidah Wahid bersama
jajaran mengikuti apel Hari
Keluarga Nasional (Harganas)
ke-28 tahun 2021 secara
virtual di mess Negara Dhipa yang diselenggarakan oleh
BKKBN pusat.
Apel yang dipimpin
langsung kepala BKKBN
Pusat Dr H Hasto Wardoyo
tersebut mengusung tema “
Keluarga Keren Cegah
Stunting.”
Kepala BKKBN pusat Dr H Hasto Wardoyo yang
memimpin apel Harganas ke28 secara virtual tersebut, Kepala DPPKB HSU Hj
Anisah Rasyidah Wahid
menekankan pentingnya perencanaan bagi kalangan remaja sebelum memasuki jenjang rumah tangga.
“Jadi untuk menghindari Anak-anak stunting dimulai dari remaja, jadi menjaga kesehatannya jangan sampai pernikahan dibawah umur, apabila itu terjadi akan mengakibatkan anak bayi yang dilahirkan akan berpotensi stunting,” ungkap Anisah usai mengikuti apel.
Dikatakan Anisah, bahwa apabila anak-anak remaja baik mulai dari sekolah tingkat SLTP atau SLTA terdapat anemia atau kekurangan darah, maka sekolah-sekolah harus mempersiapkan suplemen tablet tambah darah yang bisa didapat dan disiapkan melalui Dinas Kesehatan.
Karena apabila remaja tersebut anemia atau kekurangan darah itu akan sangat berdampak bagi kesehatan pertumbuhan remaja tersebut sebelum berumah tangga.
Selain itu, ia juga
mb/yusuf
HARGANAS - Kepala DPPKB HSU Hj Anisah Rasyidah Wahid mengikuti apel Harganas ke 28 tahun secara virtual di Mess Negara Dipa Amuntai.
menghimbau jangan sampai ada anak-anak di pernikahan dibawah umur atau di bawah usia yang kurang dari 16 atau 17 tahun. Anisah usia perkawinan untuk putri diumur 21 tahun
dan putra 25 tahun itu adalah usia ideal apabila remaja sudah siap dan kesehatannya juga bagus, itu akan menghasilkan anak-anak, bayi dan balita yang sehat serta cerdas.suf/mb03
Kotabaru Pelajari Program Beasiswa Kota Batu Jatim
KOTABARU - Tim Komisi
III DPRD Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan, mempelajari program beasiswa bagi anak kurang mampu di Kota Batu, Jawa Timur. Anggota Komisi III
DPRD Kotabaru, Denny Hendro Kurnianto mengatakan, studi komparasi kali ini menggali kesuksesan Pemerintah Kota Batu yang telah berhasil menjalankan program beasiswa bagi pelajar dari kalangan keluarga kurang mampu dan berprestasi. “Dinas Pendidikan Kota Batu dalam menyelenggarakan pendidikan berlandaskan Perda kota setempat nomor 17 tahun
2011 Tentang Sistem Penyelenggaraan Pendidikan,” ujarnya, belum lama tadi.
Selain peraturan daerah, terkait pemberian beasiswa setidaknya ada dua Peraturan Wali Kota yang mengaturnya,
yaitu, Perwali Nomor 2 tahun
2015 tentang Pedoman Pemberian beasiswa PAUD, sekolah dasar dan sekolah menengah. Serta Perwali Nomor 3 tahun 2017 tentang Pedoman Pemberian BOSDa dan Pedoman pemberian beasiswa di lingkungan pemerintah kota. Dalam rangka optimalisasi dinas pendidikan membedah Perda dan Perwali tersebut dalam membentuk program kegiatan pemberian beasiswa, menyusun standar operasional prosedur, petunjuk pelaksanaan, dan petunjuka teknis, membuat nota kesepakatan (MOU) dan nota kesepakatan dengan DIKTI, tambahnya. Dia menambahkan, dalam penyusunan Perda terkait beasiswa perlu kehati-hatian di antaranya deng memperhatikan kemampuan keuangan daerah, lebih memprioritaskan prestasi
Kecamatan Tapin Tengah berupaya memberikan dukungan terhadap usaha rumahan yang sekarang sedang berkembang, salah satu bentuk dukungan tersebut yaitu mempromosikan apa yang telah dihasilkan oleh masyarakat Desa Hiyung yang menghasilkan produk Cabai Hiyung dengan khas pedesnya yang berbeda dengan cabai-cabai lainnya, ujarnya kepada awak media.
Melalui aplikasi yang dibuatnya, untuk pesan layanan dan lain sebagainya, masyarakat tinggal buka atau klik SIPAYU.COM sudah terlihat berbagai informasi terkait cabe Hiyung.
“Website Sipayu kita hadirkan sebagai sarana atau media alternatif untuk mengoptimalkan promosi dan pemasaran produk-produk milik masyarakat yang menjadi usaha perseorangan atau tergabung dalam UMKM yang ada di wilayah Kecamatan Tapin Tengah,” papar Sugian Noor.
Camat Tapin Tengah Sugian Noor saat pembukaan program padat karya di desa Hiyung beberapa waktu lalu.
Ia mengatakan, untuk pelayanan SIPAYU dibuka dari
Senin - Kamis jam 08.00 -
15.30 Wib dan Jum’at dari jam 08.00 - 11.00 Wib sedang
Sabtu dan Minggu buka dengan menyesuaikan kondisi.”Semua tentang cabe Hiyunglengkap disana” terangnya.her/mb03
Ikhya Ulkarimah Wakili Kalsel Pemilihan Puteri Muslimah Nusantara
AMUNTAI - Acara puncak pemilihan Puteri Muslimah Nusantara akan digelar di Samarinda, Kalimantan Timur 22-26 Juni mendatang. Setiap wakil dari masingmasing provinsi akan menunjukkan performa terbaiknya. Untuk Provinsi Kalimantan Selatan sendiri diwakili oleh Ikhya Ulkarimah, yang tidak lain adalah Puteri dari Kabupaten HSU, ikhya telah melakukan serangkaian persiapan, mulai dari photoshoot hingga audiensi dengan pihak-pihak terkait.
Ikhya Ulkarimah adalah Puteri ke 3 dari 5 bersaudara dari pasangan Alm. Wahyudinnor & Mahmudah, ia lahir di Amuntai pada 8 April 2003 yang bertempat tinggal di desa Panangkalaan Kecamatan Amuntai Utara Kabupaten HSU, tercatat Ikhya juga pernah mengikuti Nanang
PUTERI MUSLIMAH - Ikhya Ulkarimah Wakili Kalsel Pemilihan Puteri Muslimah Nusantara, sebelum berangkat melakukan pertemuan dg Bupati HSU H Abdul Wahid HK.
Galuh HSU 2019 dan terpilih sebagai Wakil 5 Galuh HSU serta ia juga pernah mengikuti beberapa ajang Fashion Show. Ia menjelaskan, awal mula mengikuti ajang Puteri Muslimah Nusantara 2021 melalui tes atau seleksi online
yang dilaksanakan oleh Ichal Management, dari tes dan seleksi tersebut disisihkan dari beberapa kabupaten untuk mewakili provinsinya masingmasing dan terpilihlah ia sebagai perwakilan dari Kalimantan Selatan.suf/mb03
Ratusan Mahasiswa Stikes Darul Azhar Gotong Royong Bersihkan Desa
mb/ant
DITERIMA - Tim Komisi III DPRD Kotabaru Kalsel saat diterima Pemkot Batu, Jawa Timur.
dibanding kurang mampu. Mengatur formasi sesuai prioritas pemeritah daerah, misalnya Kota Batu lebih ke spesifikasi fakultas pariwisata dan fakultas pertanian.
Membantu pemerintah, pihak swasta atau perusahaan diharapkan turut serta membantu penyelenggaraan pendidikan termasuk memberikan beasiswa.an/mb03
BATULICIN - Ratusan mahasiswa dari Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (Stikes) Darul Azhar Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan menlaksanakan gotong royong memberisihkan Desa Bersujud. “Ini Wujud kepedulian mahasiswa Stikes Darul Azhar terhadap kebersihan lingkungan, karena dengan lingkungan yang sehat akan menciptakan orang-orang yang sehat,” kata Koordinator Kemahasiswaan pada Stikes Darul Azhar Tanah Bumbu Rifki Shindy Praristiya, di Batulicin, Selasa. Dalam kegiatan ini pihak kampus juga menggandeng masyarakat setempat agar ikut andil dalam pelaksanaan gotong royong tersebut Menurut Shindy, kegiatan gotong royong ini adalah
BERSIHKAN DESA - DESA Ratusan Mahasiswa Stikes Darul Azhar gotong royong bersihkan desa.
bagian dari pembelajaran terhadap para Mahasiswa Darul Azhar agar mampu menumbuhkan sikap sukarela, tolong-menolong, kebersamaan, dan kekeluargaan antarsesama.
Mereka yang mau melakukan gotong royong akan lebih peduli pada orang yang ada disekitarnya. Sesama individu akan rela untuk saling membantu dan tolongmenolong.an/mb03
10 Mata Banua Daerah Rabu, 23 Juni 2021
mb/her PP PADAD ADAD ADAA AA ATKARTKAR TKARTKAR T KARYY YY YA A A A
mb/her KUNKER
mb/yusuf
DILANTIK - Bupati Tapin HM Arifin Arpan MM bersama Wakil Bupati Tapin H Syafrudin Noor, Wakil Ketua 1 DPRD Tapin H Midfay Syahbani bersama Hj Henny Mustika yang baru dilantik sebagai PAW anggota DPRF Tapin dari partai kebangkitan bangsa.
-
mb/ant
Diskominfotik Uji Coba Aplikasi Keamanan Database
BANJARMASIN Pemerintah Kota Banjarmasin melalui Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik (Diskominfotik) menggelar acara Kick Off Meeting Keamanan Sistem Informasi, IT Security Assessment pada Aplikasi Pemko Banjarmasin, yang bertempat di Aula Diklat BKD. Kegiatan tersebut dibuka lansung oleh Plt. Kepala Diskominfotik, Windiasti Kartika ST MT, didampingi Ketua Tim ITSA BSSN, Sigit Setiono, S.ST dan Endah Widiastuti, S.Sos, M.Ap serta jajaran teknis terkait di lingkungan Pemko Banjarmasin. Wanita yang akrab
disapa Windi Tersebut, memaparkan kedepannya akan dilakukan uji coba 3 aplikasi keamanan diantaranya E-Sakip, Rekomendasi Kesbangpol dan aplikasi ELOK, ketiganya apabila masih ditemukan celah dan dapat diretas maka akan diminta saran dari tim BSSN.
“Pada assesment ini akan diuji keamanan 3 aplikasi sebagai uji coba 3 aplikasi ini, yaitu E-Sakip, aplikasi dari Kesbangpol, dan terakhir aplikasi ELOK yang dimiliki oleh Kecamatan Banjarmasin Utara,” beber Windi di Banjarmasin, Senin (21/06).
Ia menceritakan, ketiga aplikasi ini akan dicoba
seolah olah dimasuki oleh hacker sehingga akan terlihat apakah aplikasi tersebut sudah aman, ketika belum aman nanti akan ada masukan masukan dari tim BSSN terkait apa saja tindakan atau langkah langkah yang harus dilakukan agar aplikasi aplikasi yang dibangun dan dikembangkan di Pemko Banjarmasin bisa aman.
Ia berharap dengan aplikasi tersebut dapat membantu keamanan database pemko Banjarmasin dari serangan para peretas atau Hacker.”Pada hari ini Pemko Banjarmasin melaksanakan pembukaan acara Information Technology Security
Assesment (ITSA) yaitu penilaian keamanan aplikasi dan website yang dimiliki Pemko Banjarmasin, yang dilakukan oleh BSSN atau Badan Siber dan Sandi Negara,” ungkapnya. Windi menyebut tujuan acara ini adalah agar aplikasi dan website yang dimiliki oleh Pemerintah Kota Banjarmasin itu aman dari serangan hacker yang bisa merusak atau mencuri data-data.
“Ini juga sebagai pelaksanaan kegiatan smart city dan sistem pemerintahan berbasis elektronik bisa terlaksana dengan baik dan tercapai targetnya di tahuntahun yang akan datang,” pungkasnya.TimDiskominfotik
Ketua Dewan Dukung Pencanangan Kota Bebas Pungli
BANJARMASIN - Ketua
Dewan Perwakilan Rakyat
Daerah (DPRD) Provinsi
Kalimantan Selatan H Supian
HK mendukung dan
mengapresiasi langkah Satuan
Tugas Sapu Bersih Pungutan
Liar (Saber Pungli) dalam
mencanangkan dan
mensosialisasikan kota bebas
dari pungli di era Pandemi
Covid 19 di Kalimantan Selatan.
Hal tersebut disampaikan
H Supian HK ketika ditemui
seusai menghadiri acara
Pencanangan dan sosialisasi
daerah bebas pungli di
Provinsi Kalimantan Selatan .
“ Saya sebagai Ketua
DPRD Kalsel tentunya sangat
mendukung hal baik yang
dilakukan di wilayah Kalsel, saya juga sangat
mengapresiasi Pj Gubernur
Kalsel Sadrizal, ZA yang
sudah menghadirkan Drs
Agung Budi Maryoto MSi
Kepala Satgas Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) ,” ujar H Supian HK di salah satu hotel berbintang di Banjarmasin,Selasa (22/6).
Sementara itu dalam
sambutannya Kepala Satgas
Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) Agung Budi
Maryoto menyampaikan beberapa hal diantaranya
pertama perlunya dilaksanakan
sosialisasi Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 87 Tahun
2016 tentang Satuan Tugas
Saber pungli kepada seluruh
masyarakat sebagai upaya meningkatkan pengetahuan dan kesadaran hukum masyarakat.
Kedua perlunya imlementasi kota bebas pungli sebagai upaya nyata mendukung kebijakan pemerintah mewujudkan Indonesia bebas dari pungli dan ketiga perlunya memahami tugas-tugas pokok
masing-masing bidang agar kita semua dapat menjalankan tugas secara profesional, proporsional dan akuntabel.
Pada acara tersebut,Kabupaten Tanah
Laut (Tala) didaulat sebagai pilot projectnya , dilakukan penandatangan Fakta Integritas serta penyerahan secara simbolis Plakat kepada
Pj. Gubernur Kalimantan Selatan Safrizal,ZA dan beberapa pejabat Forkopimda lainnya.
Pada momen Pencanangan dan Sosialisasi Kota Bebas dari Pungli Dalam kegiatan hari ini dihadiri oleh Irwasum
Drs. Agung Budi Maryoto,
M.Si Kepala Satgas Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) , Pj. Gubernur Kalimantan Selatan Safrizal, ZA, Bupati Tanah Laut Sukamta dan Firkompimda.rds
mb/Tim-Diskominfotik GELAR OOF MEETING GELAR - Diskominfotik menggelar acara Kick Off Meeting Keamanan Sistem Informasi, IT Security Assessment pada Aplikasi Pemko Banjarmasin.
mb/edoy SOSIALISASI SOSIALISASI - Ketua DPRD Provinsi Kalsel H Supian HK hadiri acara Pencanangan dan sosialisasi daerah bebas pungli di Provinsi Kalsel. Rabu, 23 Juni 2021 Mata Banua 12