Proyek: Pondok dan Pusat Seni Budaya
Lokasi: Jl.Raya Ciboleger
Luas Lahan: 12.200m2
KDB: 60
KDH: 30
KB: 2
Masyarakat baduy merupakan suku yang berada di provinsi Banten, Kecamatan Leuwidamar. Suku ini merupakan salah satu suku tertua di Indonesia yang hingga sekarang masih lestari keasliannya, mulai dari bangunannya, Budaya hingga kebiasaannya. Salah satu alasan mengapa suku baduy ini masih bisa bertahan hingga kini adalah sifat mereka yang tertutup dari budaya dan pengaruh luar dan modernisme. Namun ini menyebabkan terjadinya eksklusifitas, akhirnya budaya baduy sendiri tidak terasa sama sekali di luar baduy, padahal baduy ini merupakan semangat dari daerah Leuwidamar. Masyarakat baduy juga tidak mengabadikan kebudayaan dan sejarah suku mereka sendiri kedalam buku atau dalam bentuk apapun, jadi sejarahnya hanya berupa kisah turun temurun.
Dari sini muncul lah ide program dengan tujuan menjadi jembatan antara kebudayaan suku baduy dan daerah di sekitarnya, serta sebagai upaya mengabadikan kebudayaan mereka