KOTA IMPIAN - FADHIA IKBAR FADHILAH (XII IPS 1)

Page 1

KOTA IMPIAN Fadhia Ikbar Fadhilah XII IPS 1


TORONTO


Toronto adalah kota terbesar di Kanada dengan luas 630,2 km² dan merupakan ibu kota dari Provinsi Ontario yang terletak di pesisir utara Danau Ontario.

Berdasarkan worldpopulationreview total populasi penduduk Toronto tahun 2021 yaitu berjumlah 6.254.571 dan menjadi rumah dari 200 etnis yang berbeda sehingga masyarakat di kota ini sangat multikultural. Keberagaman ini lah yang menjadi magnet pariwisata Toronto.


SEJARAH SINGKAT TORONTO Kota ini secara resmi menjadi Toronto pada 6 Maret 1834, tetapi akarnya jauh lebih tua. Pada awal 1600-an, seorang Prancis bernama Etienne Brûlé dikirim ke hutan belantara yang belum menjadi Kanada oleh penjelajah terkenal Samuel de Champlain untuk melihat apa yang bisa ditemukan. Hasilnya, dia menemukan rute sungai dan pelabuhan dari St. Lawrence ke Danau Huron hingga Danau Ontario. Penduduk asli Huron telah mengenal daerah antara sungai Humber dan Don selama berabad-abad—dan telah lama menyebutnya "Toronto", yang diyakini berarti "tempat pertemuan". Kemudian sebuah desa bernama Teiaiagon tumbuh di sini dan menjadi situs pos perdagangan Prancis. Setelah Inggris memenangkan Perang Tujuh Tahun, pos perdagangan ini berganti nama menjadi York pada tahun 1793. Sekitar 40 tahun kemudian kota ini kembali berganti nama menjadi Toronto dan sejak Perang Dunia II, Toronto telah menarik penduduk dari seluruh dunia dan berbagai kelompok etnis.


K L A S I F I K A S I K O TA Berdasarkan Jumlah Penduduk Kota Toronto termasuk ke dalam kota Megapolitan karena memiliki jumlah penduduk lebih dari 5 juta jiwa.

Berdasarkan Tingkat Perkembangan Kota Toronto termasuk ke dalam kota Megalopolis karena merupakan bagian dari The Great Lakes Megalopolis yang terdiri dari 8 delapan negara bagian AS yaitu, Illinois, Indiana, Michigan, Minnesota, New York, Ohio, Pennsylvania dan Wisconsin serta Provinsi Ontario, Kanada.


WHY TORONTO?

01

SISTEM PENDIDIKAN BERKUALITAS

Kanada merupakan salah satu negara yang memiliki sistem pendidikan terbaik. Tidak heran jika University of Toronto menepati urutan ke 26 universitas terbaik di dunia menurut QS World University Ranking 2022 karena pemerintahnya mengeluarkan investasi yang sangat besar pada sektor pendidikan. Oleh karena itu, Toronto menjadi kota impian bagi banyak pelajar di dunia yang ingin mengenyam pendidikan di institusi yang berkualitas.

02

MULTIKULTURAL Banyaknya imigran yang datang ke Kanada untuk tinggal di kota besar ini menyebabkan Toronto menjadi rumah bagi lebih dari 200 kelompok etnis yang berbeda. Tinggal di Toronto dan berbaur dengan masyarakatnya yang multikultural akan menjadi pengalaman yang menawan karena dapat belajar banyak budaya baru dan saling bertoleransi terhadap diversitas di sekitar.

03

KESEHATAN TERJAMIN Selain memiliki sistem pendidikan berkualitas, Kanada juga terkenal sebagai negara dengan pelayanan kesehatan terbaik di dunia. Di negara ini terdapat layanan gratis bagi seluruh penduduk terlepas dari berapa lama mereka tinggal di Kanada. Selain itu, jika seseorang telah menjadi penduduk Ontario selama lebih dari 3 bulan, maka dirinya berhak mendapatkan layanan Kesehatan yang dibayar oleh Ontario Health Insurance Plan (OHIP).


04

PEDESTRIAN FRIENDLY Kota Toronto merupakan surga bagi orang yang gemar berjalan kaki karena kota ini memiliki fasilitas yang aman dan nyaman untuk para pedestrian dalam melakukan mobilitas sehari-hari seperti berangkat kerja, sekolah, maupun berolahraga.

05

VEGAN FRIENDLY Di Toronto banyak sekali opsi restoran yang menyediakan makanan berbahan dasar nabati sehingga kota ini cocok untuk menjadi tempat tinggal bagi para penduduk yang ingin mengurangi jejak emisi karbon di bumi dengan mengurangi konsumsi makanan hewani.

06

PEMANDANGAN YANG INDAH Walaupun Toronto terlihat seperti kota yang padat dan hanya dipenuhi oleh gedung-gedung saja, tetapi sebenarnya kota ini memiliki banyak ruang terbuka hijau dan hidden gems yang cocok menjadi tempat relaksasi bagi penduduk dari hiruk pikuk kota.


Ibu kota provinsi Ontario—Toronto, merupakan kota megapolitan yang memiliki lebih dari 5 juta penduduk. Toronto tidak hanya menjadi rumah bagi Torontonian asli, tetapi juga bagi pendatang dari berbagai etnis. Diversitas yang ada di masyarakat ini menjadikan Toronto tumbuh sebagai kota multikultural. Selain dikenal dunia dengan sistem pendidikan dan kesehatan yang berkualitas, Toronto juga memiliki bentang alam yang indah serta fasilitas kota yang aman dan nyaman. Karena hal-hal tersebut, kota Toronto menjadi kota dengan paket lengkap yang diimpikan oleh banyak orang di dunia.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.