Edisi Rabu 15 Agustus 2018 | Suara NTB

Page 1

SUARA NTB

HARIAN UNTUK UMUM TERBIT SEJAK 1 MARET 2004 LANGGANAN LOMBOK Rp.85.000 SUMBAWA Rp.90.000 ECERAN Rp 5.000

RABU, 15 AGUSTUS 2018

Pengemban Pengamal Pancasila

16 HALAMAN NOMOR 132 TAHUN KE 14 Online :http://www.suarantb.com E-mail: suarantbnews@gmail.com

TELEPON: Iklan/Redaksi/Sirkulasi (0370) 639543 Facsimile: (0370) 628257

Lima Direktif Presiden Tangani Gempa NTB Tanjung (Suara NTB) Usai meninjau beberapa posko pengungsian di Lapangan Tanjung Lombok Utara dan Kecamatan Gangga, Senin (13/8) malam, Presiden Ir. H. Joko Widodo (Jokowi) langsung menggelar rapat terbatas (ratas) di sebuah tenda yang berada di halaman RSUD Tanjung. Dalam ratas tersebut, Presiden mengeluarkan lima direktif yang ditujukan kepada kementerian/lembaga untuk penanganan gempa NTB. Presiden memastikan bahwa mulai Selasa (14/8), bantuan perbaikan rumah warga terdampak gempa di Lombok akan mulai disalurkan secara bertahap. Sejumlah arahan diberikan oleh

Presiden dalam ratas tersebut agar penanganan pascagempa dapat berjalan dengan baik dan segera memulihkan perekonomian wilayah setempat. Bersambung ke hal 15

’’

1. Pastikan jumlah rumah rusak berat maupun rusak sedang dan rusak ringan. 2. Bantuan bagi minimal 1000 warga yang tempat tinggalnya mengalami kerusakan berat untuk dapat diserahkan mulai Selasa (14/8). 3. Prioritaskan perbaikan fasilitas-fasilitas penunjang perekonomian. 4. Lombok merupakan kawasan rawan bencana gempa bumi. Warga setempat harus diedukasi mengenai pembangunan rumah yang tahan gempa. 5. Menginstruksikan Kementerian PUPR untuk turut membenahi fasilitas-fasilitas pendidikan dan kesehatan yang rusak maupun hancur karena gempa.

(Suara NTB/nas)

Presiden Jokowi dan Gubernur NTB,TGH.M.Zainul Majdi di atas puing bangunan yang hancur akibat gempa.

Jokowi-TGB Jangkau Pengungsi di Bukit dengan Trail

TO K O H Segera Rekonstruksi PRESIDEN Ir. H Joko Widodo (Jokowi) memerintahkan rekonstruksi rumah warga, fasilitas umum dan pasar yang rusak akibat gempa segera dilakukan. Ia mengatakan, bahan-bahan bangunan yang dibutuhkan seperti semen, besi dan baja telah disuplai besar-besaran dari pabriknya. ‘’Tadi malam saya sudah telepon Menteri BUMN yang berkaitan dengan semen, hari ini sudah dimulai (pengiriman) besar-besaran ke sini. Harga tidak akan naik serupiahpun. Bersambung ke hal 15

’’

Lima Direktif Presiden

PRESIDEN belum lelah melihat langsung keadaan masyarakat di Kabupaten Lombok Utara akibat gempa 7.0 SR yang mengguncang Lombok beberapa hari lalu. Usai dari Polsek Pemenang, Presiden Ir.H.Joko Widodo (Jokowi) meninjau para pengungsi di Terengan, Pemenang. Jokowi diboceng menggunakan trail oleh Gubernur NTB, Dr.TGH.M.Zainul Majdi yang akrab disapa Tuan Guru Bajang (TGB). TGB menggeber trail Kodam IX/

H.Joko Widodo (Suara NTB/humassetdantb

Udayana dengan Jokowi membonceng di belakangnya. Kepala negara dan kepala daerah itu berkendara hampir sejauh 1 km ke dusun di perbukitan. Jokowi menyampaikan hal serupa, yakni perihal bantuan dana rehabilitasi rumah rusak. Takarannya sama, rumah rusak berat dibantu Rp50 juta, rusak sedang Rp25 juta. Warga mengucap syukur. Bersambung ke hal 15

1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 pada Senin (13/8) akan mem- terkait agar penanganan Jakarta (Suara NTB) 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 bawa dampak positif pada per- pascagempa dapat berjalan Kunjungan Presiden 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 Ir.H.Joko Widodo (Jokowi) cepatan recovery pariwisata di baik dan perekonomian 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 bersama sejumlah Menteri Lombok. Presiden Jokowi di wilayah setempat segera 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 Kabinet Kerja mengunjungi lokasi gempa memberikan pulih. 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 korban gempa di Lombok arahan kepada para pejabat Bersambung ke hal 15 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123456789

Kunjungan Jokowi ke Lombok Percepat ’’Recovery’’ Pariwisata

Relawan Bangkitkan Semangat Hidup Pengungsi SUDAH sembilan hari pengungsi ada di tenda-tenda darurat. Sebagian sudah ingin pulang,

rindu rumah dan ingin bekerja seperti biasa. Harapan mereka berpacu dengan kerja para yang

(Suara NTB/ars)

SEMANGAT - Putu Rahayu, relawan Barata Nusantara saat memberi semagat anak anak pengungsi di Posko Induk, Tanjung Lombok Utara.

terus berusaha memulihkan psikologi para korban agar semangat hidupnya kembali. Selasa pagi (14/8) Mahdan belum melepas selimutnya. Suasana dingin masih menyelimuti sekitar tenda darurat yang didirikan BNPB, tempat ia mengisi hari harinya yang mulai membuat jenuh. Jika diberi pilihan, ia ingin pulang dan bekerja seperti biasa sebagai nelayan. ‘’Kalau ada yang mau beri terpal, saya mau pulang, bikin tenda di dekat rumah,” kata Mahdan, warga Dusun Penyambuan Desa Jenggala Kecamatan Tanjung, Lombok Utara. Utang mendesaknya untuk segera pulang. Ingin bekerja dan mendapatkan penghasilan. Beban ini mengganjal ingatannya, karena utang Rp 25 juta melalui pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) belum sempat dinikmati hasilnya. Bersambung ke hal 15

(Suara NTB/nas/ist/)

NAIK TRAIL - Gubernur NTB, TGH.M.Zainul Majdi naik trail membonceng Presiden Jokowi untuk melihat dari dekat korban gempa yang mengungsi di perbukitan (atas). Jokowi dan TGB di antara para pengungsi.

Presiden Janjikan Pembangunan Sekolah Rusak Dua Minggu ke Depan Tanjung (Suara NTB) Presiden Ir. H. Joko Widodo (Jokowi) menjanjikan pembangunan sekolah yang rusak akibat gempa 7 SR akan dilakukan dua minggu ke depan. Selain itu, pasar dan rumah sakit yang rusak juga menjadi prioritas penanganan dalam waktu dekat ini. Bersambung ke hal 15

(Suara NTB/ist)

RUSAK - Presiden Jokowi melintas di depan bangunan gedung di KLU yang rusak parah akibat gempa.


SUARA NTB Rabu, 15 Agustus 2018

Warga Mulai Terserang Penyakit

SUARA MATARAM

Pendopo dan Kantor Walikota Tak Layak Digunakan Mataram (Suara NTB) Pascagempa berkekuatan 7.0 skala richter dan gempa susulan 6,2 skala richter, tim ahli bangunan dari Fakultas Teknik Universitas Mataram, melakukan assesment terhadap sejumlah bangunan. Rumah dinas (rumdis) atau pendopo dan lantai III Kantor Walikota dinilai tidak layak digunakan.

SETELAH satu minggu berada di lokasi pengungsian, banyak warga mulai terkena penyakit karena berbagai sebab. Seperti di kelurahan Selagalas, warga mulai mengeluhkan berbagai penyakit yang ditimbulkan oleh lingkungan pengungsian yang tidak bersih. Lurah Selagalas, Yusrin, menceritakan bahwa pada Senin pihaknya bersama tim medis Puskesmas Cakranegara (Suara NTB/uul) sudah melakukan pengeceYusrin kan kepada warga. “Kami melakukan pengecekan kesehatan di pengungsian lingkungan Tegal, di mana warga mengeluh meriang, sakit perut dan pusing,” jelasnya kepada Suara NTB. Rata-rata penyakit ini dialami oleh orang tua dan anakanak yang daya tahan tubuhnya kurang. Warga kemudian segera ditangani oleh tim medis untuk diberikan pengobatan secepatnya. Yusrin menceritakan kelurahan Selagalas termasuk mengalami kerusakan terparah di kota Mataram. Di mana di lingkungan Tegal, hampir 80% rumah warganya ambruk sehingga mereka terpaksa mengungsi ke lahan kosong seperti sawah, kuburan dan rumah kaling. “Untuk titik pengungsian di Selagalas paling banyak di lapangan Selagalas, jalan baru Jangkuk, rusunawa dan musala Nyangget. Di halaman rumah warga ada 60 titik,” sebutnya. Ia pun sudah menginstruksikan kepada para kaling untuk menggerakkan anak mudanya menjaga keamanan lingkungan saat malam hari. Bantuan yang diperoleh warga diakuinya masih terbatas, tetapi pihaknya sudah mendapatkan bantuan dari donatur dan Pemkot. “Semua bantuan ini sudah kami salurkan ke warga,” kata Yusrin. Aktivitas warga, tambahnya, sudah berlangsung normal kembali meskipun mereka masih trauma akan gempa. Terutama bagi warga yang rumahnya hancur total, tentu mereka akan menjadi pengungsi permanen sampai rumahnya kembali dibangun. “Kami hanya bisa berdoa agar musibah ini segera berlalu,” harapnya. (uul)

Harus Dicarikan Jalan Keluar BANYAKNYA bangunan yang rusak setelah tiga kali gempa besar yang melanda NTB, yang dampaknya juga dirasakan di Kota Mataram, harus segera disikapi oleh Pemkot Mataram. Anggota Komisi III DPRD Kota Mataram Drs. I Ketut Sugiarta mendorong Pemkot Mataram segera mencarikan jalan ke luar atas persoalan tersebut. Ini menyusul banyaknya kantor OPD (Organisasi Perangkat daerah) yang rusak, bahkan dinyatakan tidak layak untuk ditempati. Termasuk bangunan kantor Walikota Mataram. ‘’Solusi itu harus ada, baik solusi jangka pendek maupun jangka panjang,’’ ujarnya kepada Suara NTB di DPRD Kota Mataram, Selasa (14/8). Solusi jangka pendek misalnya, seperti yang dilakukan oleh DPRD Kota Mataram yang memindahkan ruang rapat ke ruang terbuka menggunakan terop. Intinya, lanjut Ketut Sugiarta, OPD bisa memanfaatkan halaman yang kosong sebagai alternatif tempat untuk melaksanakan aktivitas kerja sehari-hari. Ketua Fraksi Gerindra ini juga mengingatkan supaya pelayanan kepada masyarakat tidak berhenti dengan adanya gempa ini. Mengenai perbaikan kantor OPD yang rusak harus tetap menjadi prioritas. Seperti diketahui, sebagian besar kantor OPD lingkup Pemkot Mataram berdasarkan hasil pengujian ahli konstruksi dinyatakan tidak layak ditempati. Dan, perbaikan gedung kantor OPD yang rusak tersebut, memakan waktu sekitar 6 bulan. ‘’Harusnya sih gempa ini sudah menjadi bencana nasional. Karena kita lihat pergerakan gempa ini sudah sampai ke sampai ke mana-mana,’’ sesalnya. Karena gempa NTB ini ditetapkan menjadi bencana nasional, untuk penanganannya tentu akan menjadi prioritas pemerintah pusat. Terkait kerusakan Kantor Walikota Mataram, anggota Dewan dari dapil Mataram – Sekarbela ini tidak terlalu heran. ‘’Karena itu juga bangunan lama sehingga rentan mengalami getaran ketika gempa terjadi,’’ katanya. Untuk itu ke depan ketika dilakukan pembangunan ulang gedung kantor OPD, Ketut Sugiarta berharap pembangunannya benar-benar memperhatikan bahwa NTB merupakan daerah rawan gempa. ‘’Kekuatan konstruksi harus dibuat di atas standar kekuatan gempa. Misalnya yang kemarin itu 7 skala richter, kekuatan bangunan kita buat tahan getaran gempa 8 - 9 skala richter,’’ ungkapnya. Pada bagian lain, Ketut Sugiarta meminta supaya penggantian rumah warga yang terdampak gempa, agar disosialisasikan dengan tepat. Jangan s a m p a i masyarakat merasa pasti mendapat penggantian. Karena rumah rusak yang akan diganti oleh pemerintah tentu ada standarnya. (fit) I Ketut Sugiarta (Suara NTB/fit)

Halaman 2

Pantauan Suara NTB, tim ahli berjumlah empat orang mengecek struktur bangunan Kantor Walikota Mataram mulai dari lantai I dan III. Untuk memastikan pergeseran pada tiang beton digunakan drone untuk mengecek. Selanjutnya, tim ahli yang didampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Ir. H. Mahmuddin Tura dan Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan, Miftahurrahman menelusuri ruangan demi ruangan. Mahmuddin mengatakan, hasil assesment tim ahli gedung lantai I dan II masih layak digunakan, dengan catatan saat terjadi gempa susulan karyawan tidak panik.

(Suara NTB/cem)

PERIKSA BANGUNAN Kadis PUPR, H. Mahmuddin Tura dan Kepala Balitbang, Miftahurrahman mendampingi tim ahli bangunan Unram mengecek konstruksi bangunan Kantor Walikota Mataram, Selasa (14/8).

Berbeda halnya dengan lantai III dan rumah dinas Walikota diberikan tanda merah atau tidak layak digunakan. “Kalau lantai I dan II masih layak. Asalkan jangan buru - buru atau panik. Kepanikan ini biasa yang menyebabkan korban jiwa,” kata Mahmuddin dikonfirmasi usai melakukan assesment, Selasa (14/8). Pergeseran kolom tiang yang dikhawatirkan mengakibatkan kerusakan. Setelah pengambilan gambar menggunakan drone ternyata tidak ada masalah. “Hanya tempelan dempulnya yang bergeser,” katanya. Diterangkan, hasil assesment itu akan dilaporkan ke Walikota dan Wakil Walikota Mataram. Sebab, masukan dari tim ahli tersebut, karyawan disarankan beraktivitas di dalam gedung. Ditambahkan Mahmuddin, terkait ruangan kerja organisasi perangkat daerah dan bagian akan dicarikan solusi. Kemungkinan dua OPD dan bagian akan dibuatkan kantor darurat di halaman sambil menunggu perbaikan. (cem)

Pelaksanaan Proyek di Kota Mataram Dievaluasi Mataram (Suara NTB) Pemkot Mataram menggelar rapat terbatas terkait dampak pelaksanaan proyek pasca gempa. Tim Pengawal, Pengamanan Pemerintah dan Pembangunan Daerah (TP4D), Jumat (24/8) pekan depan, akan mengevaluasi pelaksanaan proyek di Mataram. Asisten I Setda Kota Mataram, Lalu Martawang mengakui, telah menghadiri rapat bersama Tim Pengawal, Pengamanan Pemerintah dan Pembangunan Daerah (TP4D). Lalu hasilnya disampaikan ke Organisasi Perangkat Daerah (OPD) khususnya yang memiliki proyek fisik. Kata dia, pekerjaan yang telah jalan 50 dan 70 persen akan dievaluasi. Proyek itu harus mendapatkan penyelesaian, sehingga tidak menyulitkan secara hukum. “Pada Jumat depan ada evaluasi bersama TP4D,” kata Martawang, Selasa (14/8). Pertemuan itu sifatnya

konsultasi terkait kejelasan proyek apakah dilanjutkan atau tidak. Jangan sampai kata Martawang, berpotensi melanggar aturan. Menurut dia, Pemkot Mataram akan proaktif membantu untuk menyelesaikan sesuai koridor berbagai kegiatan yang sudah berjalan terutama terdampak akibat gempa. Intervensi ini akan dilakukan secara proporsional agar tidak merugikan dari sisi pengusaha dan pemerintah yang menimbulkan konsekuensi hukum ke depannya. “Atensinya adalah TP4D merekomendasikan dilakukan atau tidak,” tambahnya. Selain itu, TP4D akan melihat secara keseluruhan. Apakah pengusaha membeli stok bahan untuk menyelesaikan pekerjaan 100 persen atau tidak. Demikian pula, status penyelesaian pembayaran yang harus ada mekanisme atau koridor yang benar. Kepala Dinas PUPR Kota

Mataram, Ir. H. Mahmuddin Tura mengaku, telah ada pembahasan bersama Asisten I dari hasil pertemuannya bersama TP4D. Rencananya akan ada evalusi pada Jumat (24/8) pekan depan berkaitan penanganan proyek besar pascagempa. Sebagian proyek ada yang telah rampung 40 - 70 persen. Hal ini akan dikonsultasikan apakah dilanjutkan atau putus kontrak. “Contohnya bangunan RSUD sudah 70 persen dan jembatan Dasan Agung 40 persen. Ini akan dilihat apakah lanjut atau tidak,” cetusnya. Hari ini (kemarin), ia akan turun mengecek sejumlah pekerjaan fisik yang telah jalan. Pascagempa apakah tidak layak dilanjutkan atau sebaliknya. Kalau pun direkomendasikan tidak layak, maka pekerjaan dihentikan dan pembayaran dibayar sesuai hasil pekerjaan. “Pembayaran pun sekarang harus sepengetahuan TP4D,” demikian terangnya. (cem)

Layanan Poliklinik RSUD Mataram Sudah Dibuka Mataram (Suara NTB) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Mataram kembali membuka layanan poliklinik yang sebelumnya sempat ditutup akibat gempa. Semua layanan poliklinik sudah dapat dimanfaatkan oleh warga, terutama bagi pasien rawat jalan. “Layanan poliklinik kita sudah dibuka setelah sebelumnya sempat kita tutup karena gempa ini. Jadi sekarang warga sudah dapat memanfaatkan poliklinik ini, karena semua poli dibuka tanpa terkecuali,” kata Direktur RSUD Kota Mataram dr. H. L. Herman Mahaputra, M.Kes, Selasa (14/8). Ia meminta warga dan pasien untuk sama-sama berdoa agar tidak terjadi lagi gempa susulan. Para pasien akan ditangani di tenda perawatan. Hanya saja pendaftaran dilakukan di mainhall atau di gedung utama dekat parkiran. “Perawatan untuk poli itu akan dilakukan di tenda yang sudah disiapkan. Biar warga tidak merasa khawatir,” ujarnya. Pihaknya juga sudah menyediakan enam kontainer sebagai ruang operasi, NICU dan ICU. Sehingga pelayanan operasi dapat dilakukan dengan tenang dan nyaman di dalam kontainer tersebut. “Kita dapat bantuan berupa kontainer sebagai ruang operasi dan ICU serta NICU. Kita ingin operasi berjalan dengan baik dan pasien juga tidak merasa khawatir saat menerima pelayanan kesehatan,” ujarnya. Layanan poliklinik yang dibuka sebanyak 20 lebih. Sehingga diharapkan kepada warga Kota Mataram dan sekitarnya untuk kembali memer-

(Suara NTB/lin)

MASIH TRAUMA - Sejumlah anak bersama ibunya masih memilih tenda pengungsian sebagai tempat tinggal. Mereka masih trauma dan belum mau kembali ke rumah.

Pengungsi Anak-anak di Mataram akan Diberikan ’’Trauma Healing’’ Mataram (Suara NTB) Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Mataram, Hj. Dewi Mardiana Ariany berencana akan memberikan trauma healing bagi anakanak di Kota Mataram. Bahkan pihaknya sudah melatih beberapa orang untuk dapat membuat konsep trauma healing yang bekerjasama dengan psikolog anak. “Tentu kita akan buat trauma healing kepada anak-anak kita. Tapi kita tunggu dulu kondisinya agak memungkinkan. Apalagi sekarang masih banyak yang lebih memilih tinggal di tenda pengungsian,” ujarnya. Ia melihat pentingnya trauma healing ini sebab banyak anak yang masih merasa takut berada di dekat gedung. Sehingga dikhawatirkan mereka tidak dapat beraktivitas seperti biasanya akibat dari trauma yang dideritanya. “Kita berharap gempa susulan tidak ada lagi. Sehingga warga dapat kembali beraktivitas seperti biasa dan kita bisa melakukan berbagai program

kita,” ujarnya. Ia mengingatkan agar para perempuan atau ibuibu beserta anaknya untuk tetap menjaga kondisi kesehatannya selama berada di tenda pengungsian. Ia berharap semua dalam keadaan baik dan sehat hingga kembali beraktivitas seperti biasa. “Untuk penanganan trauma healing ini kita sudah kirim dua orang tenaga kita untuk mengikuti pelatihan trauma healing yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi NTB,” ujarnya. Ia juga berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan Kota Mataram agar di sekolah juga secara rutin dilakukan trauma healingoleh guru-guru terkait. Sehingga dapat mengurangi trauma anak-anak sebelumnya merasakan secara langsung kepanikan pada saat musibah gempa mengguncang seisi Pulau Lombok. “Teknisnya itu Dinas Pendidikan yang atur bersama masing-masing sekolah. Tentu saja trauma healing ini masih menjadi prioritas terutama bagi anak-anak yang sudah mulai masuk sekolah,” ujarnya. (lin)

Pejabat Eselon II akan Jalani Uji Kompetensi

(Suara NTB/ist)

PERIKSA KESEHATAN - Salah satu dokter di poli anak tengah memeriksa kondisi kesehatan pasien di tenda yang di buat di halaman RSUD Kota Mataram, Selasa (14/8). iksakan kondisi kesehatannya. Sebab waktu operasional di poliklinik juga sama dengan sebelumnya. “Waktu operasionalnya sama. Dokternya juga sama dengan sebelumnya. Sekali lagi semua pelayanan tetap sama. Hanya pelayanan dilakukan di tenda perawatan saja,” ujarnya. RSUD Kota Mataram juga akan membangun rumah sakit sementara berlokasi di Jempong, Kota Mataram. Sehingga

pelayanan kesehatan dapat dilakukan dengan lebih maksimal. Dengan demikian layanan kesehatan RSUD Kota Mataram akan dilakukan di dua tempat. Yaitu di gedung utama dan di rumah sakit sementara. “Lahannya sudah kita lihat dan akan kita sewa segera. Setelah itu akan dibangun rumah sakit sementara di sana. Untuk pembangunannya sendiri kita dibantu oleh Kementerian PUPR,” ujarnya. (lin)

Mataram (Suara NTB) Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan dua pekan lalu telah berkoordinasi dengan Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN). KASN merekomendasikan sebelum dilakukan pergeseran jabatan, pejabat eselon II harus jalani uji kompetensi. Demikian disampaikan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Mataram, Baiq Nelly Kusumawati dikonfirmasi, Selasa (14/8). Dikatakan, tim panitia seleksi (pansel) sebenarnya telah bekerja. Dimulai dengan persiapan administrasi, analisis jabatan dan analisis beban kerja. Secara administrasi telah dipersiapkan untuk uji kompetensi pejabat eselon II. “Suratnya tinggal dinaikkan ke Pak Sekda. Sekarang ini (kemarin) kita minta tanda tangani apakah disetujui atau tidak,” tandasnya. Uji kompetensi jabatan pimpinan tinggi pratama (JPTP)

sebelum pergeseran, merupakan salah satu item rekomendasi KASN. Hanya saja, tim pansel terdiri dari Sekda, Asisten III dan Inspektorat yang tidak mengikuti uji kompetensi. Nelly menambahkan, secara aturan pergeseran pejabat boleh dilakukan minimal dua tahun menempati jabatan tersebut. Tetapi ada kebijakan bahwa pejabat yang telah menduduki posisi 1 tahun 6 bulan boleh digeser. Hal ini mengingat pejabat tertentu memenuhi syarat dirolling. “Karena ada sesuatu dan lain hal jadi boleh digeser,” ungkapnya. Menurut dia, pergeseran itu memang penting dilakukan. Terutama untuk menempati posisi - posisi sebagai asisten. Jabatan itu tidak mungkin dipansel dari pejabat eselon III yang dinilai minim pengalaman. Oleh karena itu, pejabat eselon II dengan pengalaman mumpuni ditempati membantu melaksanakan program kepala daerah. (cem)


SUARA NTB

Rabu, 15 Agustus 2018

Halaman 3

”Mata Air” untuk Korban Gempa Mataram (Suara NTB) Air bersih menjadi kebutuhan paling vital. Pascagempa mengguncang Pulau Lombok tiga kali berturut-turut di akhir Juli 2018 dan awal Agustus 2018, sebagian wilayah di Lombok Timur dan Lombok Utara seluruhnya luluh lantah dan paling parah. Air bersih menjadi kebutuhan strategis untuk minum, mandi dan memasak di saat distribusi dan akses air bersih terganggu. Balai Wilayah Sungai (BWS) Nusa Tenggara I merespon keadaan ini. Diputuskan

disediakannya 44 sumur bor (sumur pompa) di daerah terparah dampak bencana. Di Kabupaten Lombok Timur, disiapkan 3 di Belanting, 1 di Dara Kunci dan 1 di Bilok Petung Sembalun. Di Lombok Utara tersebar 2 di Pemenang, (Tanjung) 3 di Sokong, 1 di Tanjung, (Gangga) 4 di Genggelang dan 1 di Rempek. (Kayangan) 6 di Gumantar dan 3 di Selengen (Bayan) 3 di Mumbul Sari, 6 di Akar-akar, 9 di Sukadana dan 1 di Anyar. Pembangunan sumur bor dilaksanakan bertahap, ada

juga diantaranya yang telah dapat dimanfaatkan. Selain untuk kebutuhan air minum, juga dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan irigasi pertanian. Menteri PUPR DR.Ir.H.M. Basuki Hadimuldjono, M.Sc., turut hadir mendampingi kunjungan Presiden RI, Joko Widodo Senin 13 Agustus 2018 ke Lombok Utara. Di kesempatan itu, Menteri PUPR juga menggelar rapat koordinasi TIM Tanggap Darurat Bencana PUPR di tenda Pengungsian Komplek Kantor Bupati Lombok Utara. Hadir

langsung dalam kesempatan ini, Dirjen SDA Dr.Ir.Hari Suprayogi, M.Eng, serta beberapa Staf Ahli dan Jajaran Direktur di Ditjen SDA, serta Kepala BWS Nusa Tenggara I, Ir. Asdin Julaidy, MM.MT. DR. Basuki dalam arahannya menekankan mempercepat pemulihan sarana pendidikan, kesehatan dan pelayanan publik serta fasilitas umum. Lakukan upaya-upaya inventrisasi monitoring - evaluasi dan tahapan - tahapan penanganan dengan skala prioritas jangka pendek, menengah dan panjang.

Dan paling penting, kolaborasi dan koordinasi di setiap sektor dan jenjang. Menteri PU PR juga menyempatkan diri untuk

memberi motivasi dan menghibur jajaran PUPR di tenda pengungsian. Termasuk mengunjungi pengeboran air bersih yang diperkirakan akan mam-

pu melayani kebutuhan air bersih untuk pengungsi sebanyak 1.000 orang atau 250 KK, dengan debit diperkirakan 15-20 liter/detik. (bul/*)

Kegiatan rapat koordinasi jajaran PUPR serta kunjungan Presiden RI untuk aksi kemanusian korban gempa Lombok.

Jadi Lumbung Pangan

Pupuk Kaltim Prioritaskan Percepatan ”Recovery” Mataram (Suara NTB) Manajemen PT. Pupuk Kalimantan Timur (Kaltim) meminta perhatian penuh terhadap bencana gempayang melanda Lombok (NTB). Statusnya sebagai provinsi lumbung pangan nasional secepatnya harus direcovery (dipulihkan).

(Suara NTB/bul)

DISTRIBUSIKAN BANTUAN - Tim dari BP3TKI Mataram, dikomandoi Kepalanya Joko Purwanto mendistribusikan bantuan untuk korban gempa.

BP3TKI Mataram Kerahkan Bantuan untuk Korban Gempa Mataram (Suara NTB) Balai Pelayanan Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BP3TKI) Mataram turut aktif dalam aksi kemanusian membantu korban gempa. Kekuatan stakeholders digerakkan untuk mendukung pemenuhan kebutuhan strategis dan mendesak korban gempa. Distribusi dilakukan pascagempa besar. Kepala BP3TKI Mataram, Joko Purwanto mengomandoi pendistribusian ke titik-titik sasaran daerah terdampak parah gempa. Belum hilang trauma masyarakat Lombok akibat gempa mengguncang Lombok berturut-turut. Gempa pertama pusatnya di wilayah timur Kabupaten Lombok Timur dan Lombok Utara gempa berkekuatan 6,4 skala richter terjadi pada 29 Juli 2018. Lalu dua yang besar pusatnya di Lombok Utara, terjadi pada 5 Agustus 2018, gempa dengan kekuatan 7 skala richter. Dan 9 Agustus 2018, gempa mengguncang lagi dengan kekuatan 6,2 skala richter. Ditambah lagi ratusan gem-

pa susulan dengan kekuatan di bawah 5 skala richter. Musibah ini membuat ujung timur Kabupaten Lombok Timur dan Kabupaten Lombok Utara porak-poranda. Ribuan rumah dan bangunan rata dengan tanah, ratusan warga meninggal dan luka-luka. Ribuan orang mengungsi. Sejak gempa mengguncang, BP3TKI Mataram telah mengirimkan 1 tim untuk menyalurkan bantuan ke posko pengungsian di Bayan Lombok Utara. BP3TKI mengirimkan 1 tim dan 1 unit ambulans untuk membantu evakuasi para korban ke RSUP NTB untuk mendapat penanganan medis yang lebih baik. Gempa telah menimbulkan trauma masyarakat, tendatenda pengungsian menjadi pemandangan biasa di Lombok. Meski dalam situasi demikian, BP3TKI Mataram dan lini pelayanan di bawahnya tetap membuka pelayanan kepada masyarakat. “Kami memastikan layanan tidak boleh tutup, meskipun yang dilayani tidak ada dalam situasi tidak tenang masyarakat. Sekarang

sudah berangsur-angsur keadaan pulih,” kata Joko Purwanto. Gempa besar yang mengguncang Lombok telah memantik perhatian banyak pihak. Joko Purwanto tak hentihentinya mengajak seluruh stakeholders untuk turut berpartisipasi membantu dan mendukung kembali pemulihan di NTB. “Teman-teman dekat saya, forum kepala BP3TKI seluruh Indonesia dan para alumni SMA kita kabarkan kondisi riil di NTB, bagaimana beratnya saudara-saudara kita yang ada di NTB menerima ujian, banyak yang trauma. Kami mengajak semuanya turut membantu. Dan Alhamdullilah bantuan datang bergulir,” ujarnya. Bantuan yang terkumpul umumnya kebutuhan yang mendesak berdasarkan verifikasi lapangan. “Kami juga menyampaikan bahwa BP3TKI Mataram mewakili BNP2TKI ikut berduka cita sedalam-dalamnya atas musibah yang dialami saudarasaudara kita khususnya di Lombok,” demikian Joko. (bul)

Recovery yang paling penting saat ini menguatkan kembali jiwajiwa para pelaku sektor pertanian agar secepatnya. Karena itulah, Pupuk Kaltim menggerakkan seluruh stakeholdersnya untuk memberikan berbagai kebutuhan strategis pascagempa. Hal ini dikemukakan Plt. Kepala Kantor Perwakilan Pupuk Kaltim Provinsi NTB, Slamet Mariyono saat pendistribusian bantuan di kantor perwakilan PT. Pupuk Kaltim di Jalan Sriwijaya Mataram, Selasa (14/8) kemarin. Seluruh jenis kebutuhan di koordinir, baik dalam bentuk sandang maupun pangan, termasuk peralatan medis. Bantuan didistribusikan merata ke daerahdaerah yang terdampak gempa di Pulau Lombok. Pendistribusian bantuan dilakukan langsung ke titik sasaran agar tepat sasaran. Penggalangan bantuan juga terus digulirkan di seluruh stakeholders Pupuk Kaltim. “Karena NTB adalah daerah terbesar penyaluran pupuk di Indonesia, mengingat provinsi ini adalah lumbung pangan nasional, direksi kemudian konsen terhadap urusan kemanusian di Lombok ini,” jelas Slamet. Disisi lain, NTB saat ini telah ditetapkan sebagai sentral pengaturan dan pendistibusian pupuk untuk wilayah Bali Nusra. Ditetapkan sejak 1 Agustus 2018 ini. Seluruh tanggung jawab perpupukan di tiga provinsi, Bali, NTB dan NTT terkontrol langsung dari kantor wilayah yang ada di Mataram. “Dari pendistribusian, pengapalan, semuanya terpusat pengaturannya di Mataram,” jelasnya. Karena itu, Pupuk Kaltim ke depannya dapat memastikan investasi sarana dan prasarana strategis mendukung pendistribusian pupuk di tiga provinsi dimaksud. Dengan ditetapkannya NTB sebagai pusat pengaturan untuk tiga provinsi, Slamet mengatakan daerah ini

akan lebih mudah mendapatkan pasokan kebutuhan pupuk. “Kalau sebelumnya di sebutsebut ada kesulitan mendapatkan pupuk, walaupun itu hanya persepsi yang berkembang. Setelah sekarang besar kemungkinan itu tidak ada lagi. Lebih cepat kita dapat pupuknya,” ujarnya. Konsumsi pupuk di NTB saat ini telah mendekati 100 persen. Per Agustus 2018, dari alokasi 143.720 ton kuota yang diterima NTB, 80 persennya telah diserap. Karena itu, Pupuk Kaltim terus memperkuat koordinasi dengan pemerintah daerah melalui dinas teknis untuk

(Suara NTB/bul)

BANTUAN - Plt. Kepala Kantor Perwakilan Pupuk Kaltim Provinsi NTB, Slamet Mariyono menyerahkan bantuan kemanusian melalui stakeholders. pengajuan realokasi. “Ada empat kabupaten yang sudah mengajukan. Kabupaten Sumbawa, Kota Bima, Kabupaten Bima dan Kabupaten Dompu. Dan sudah diusulkan ke pusat untuk

penambahan kuota,” kata Slamet. Setelah Kementerian Pertanian memberikan lampu hijau, distribusi secepatnya dilakukan agar sektor pertanian tetap tak terganggu. (bul)


SUARA NTB Rabu, 15 Agustus 2018

PAW Dua Anggota DPRD BUNTUT dari keputusan loncat partai menjelang pemilihan umum (Pemilu) 2019 mendatang, dua anggota DPRD Lombok Timur (Lotim), yakni H. M. Khaerul Rizal dan M. Tanwir akan diganti melalui Pergantian Antar Waktu (PAW). Menurut Sekretaris DPRD (Sekwan) Kabupaten Lotim, H. Kaharuddin proses PAW dari ketua dan anggota DPRD Lotim ini menunggu surat keputusan dari masingmasing partai politik. Di mana, H. Khaerul Rizal yang juga Ketua DPRD Lotim saat ini pindah partai dari Demokrat ke Partai Nasionalis Demokrat (Nasdem). (Suara NTB/rus) Rizal sudah masuk dalam H. Kaharuddin Daftar Calon Sementara (DCS) Partai Nasdem untuk DPRD Provinsi NTB. Posisi sebagai Ketua DPRD sampai saat ini kata Sekwan ini masih tetap dipegang Khaerul Rizal sampai nanti ditetapkan bakal calon anggota legislatif (bacaleg) tersebut menjadi Daftar Calon Tetap (DCT) pada September 2018 mendatang. “Nanti setelah DCT baru non aktif,” ungkapnya. Sementara Tanwir sebelumnya merupakan anggota Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Anggota DPRD yang terpilih dari Daerah Pemilihan (Dapil) I tersebut dikabarkan sudah loncat ke Partai Bulan Bintang (PBB) dan sudah masuk DCS dari Dapil II. Penjelasan Sekwan, sampai saat ini pihaknya masih menunggu proses lanjutan dari Partai Demokrat dan PKS mengenai usulan nama-nama PAW. Begitupun mengenai nama wakil rakyat Lotim dari Demokrat yang nantinya diposisikan sebagai Ketua DPRD Lotim menggantikan H. Khaerul Rizal. “Kita hanya bisa menunggu saat ini,” ungkap Sekwan menambahkan. Proses administrasi usulan PAW yang diproses Sekretariat Dewan Lotim tetap mengacu pada ketentuan yang berlaku. Seperti tanda tangan resmi dari Ketua Partai yang definitif atau bukan dalam posisi ketua Pelaksana Tugas. (rus)

SUARA PULAU LOMBOK

Halaman 4

BKPSDM Akui Rekrutmen CPNS Belum Jelas Selong (Suara NTB) Rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) sejauh ini belum ada kejelasan dari BKN Pusat maupun Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB). Untuk itu, masyarakat diminta tidak tergiur dengan bujuk rayu oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab. Demikian disampaikan Kabid Data dan Informasi pada BKPSDM Lotim, M. Bahrain saat dikonfirmasi Suara NTB, Selasa (14/8). Disinggung terkait pendaftaran dan rekrutmen akan dilakukan akhir Agustus tahun ini. M. Bahrain, menegaskan jika informasi itu belum didapatkan secara resmi dari pemerintah pusat. “Sejauh ini belum ada informasi kapan pendaftaran mulai dibuka. Bulan inipun belum ada kejelasan,” ungkapnya. Untuk Kabupaten Lotim, pihaknya mengusulkan 513 formasi. Usulan itu ditambah, mengingat di tahun 2018 ini sebanyak 495 PNS Lotim memasuki masa pensiun, termasuk di dalamnya yang sudah

meninggal dunia. Untuk itu, kuota usulan CPNS tahun ini ditambah usulan yakni sebanyak 513 formasi. Ditegaskan kembali, sejauh ini belum ada informasi atau kejelasan terkait kapan dikeluarkannya jadwal penerimaan CPNS serta berapa kuota yang diberikan oleh masing-masing kabupaten/kota se-Indonesia. Meski diperkirakan dibuka antara akhir bulan Agustus 2018. Kendati demikian, katanya, usulan kuota CPNS untuk Lotim mengalami penambahan yang cukup banyak. Di mana, awalnya yang diusulkan mencapai 4.000 formasi, namun pada bulan Februari 2018 Pemda Lotim diminta melakukan penyesuaian dengan belanja publik dan belanja pegawai di

APBD. Sehingga setelah dilakukan otak-atik anggaran sekitar bulan April, sekitar 250 formasi yang dapat diusulkan. Akan tetapi dari informasi yang terbaru berdasarkan kebijakan pemerintah pusat dalam hal ini BKN dan Kemenpan-RB, jumlah yang diusulkan minimal sebanyak jumlah yang pensiun di tahun 2018. Sementara PNS Lotim yang pensiun tahun ini sebanyak 495 orang, termasuk yang meninggal dunia. Untuk itulah, jumlah yang diusulkan untuk Lotim sebanyak 513 formasi yang merupakan perubahan dari 250 formasi yang diusulkan sebelumnya. M. Bahrain, mengungkapkan, kouta yang diusulkan sebanyak 513 formasi itu jauh

sangat sedikit apabila dise- tentu kita berharap kuota yang suaikan dengan kebutuhan didapatkan oleh Lotim sesuai CPNS di Kabupaten Lotim. usulan itu,” ujar Bahrain. (yon) Idealnya, katanya, Kabupaten Lotim mendapatkan 4.000 tambahan PNS, sehingga pemerintah daerah tidak dibebankan lagi dengan honorer. Disebutkannya, untuk tenaga guru saja yang dibutuhkan sebanyak 2.400 orang untuk guru SD, dan sekitar 800 orang untuk guru SMP berdasarkan pendataan tahun 2017. Terkait dengan CPNS ini, Pemda Lotim melalui BKPSDM sudah siap untuk menerima berapapun formasi yang diberikan, baik kesiapan dari segi personel di dalam menghadapi jumlah pelamar yang diprediksi bakal melonjak maupun ketersediaan anggaran. “Segala sesuatunya sudah M. Bahrain kita persiapkan, (Suara NTB/yon)

Bupati Lotim Yakinkan Kantor Bupati Tahan Gempa Selong (Suara NTB) Kantor Bupati Lombok Timur (Lotim) salah satu gedung tertinggi yang ada di Gumi Selaparang. Konstruksi gedung lantai lima yang dibangun dengan dana lebih dari Rp 100 miliar diyakinkan Bupati H. Moch Ali Bin Dachlan bisa tahan gempa. “Bisa tahan sampai 100 tahun ke depan,” ungkap Bupati Lotim menegaskan. Tidak ditampik sejumlah ruas tembok mengalami keretakan akibat guncangan gempa dengan skala 6,4 Skala Richter (SR) dan gempa susulan beberapa kali hingga yang terbesar 7 SR. Keretakan tersebut katanya hanya pada sambungan tembok dan plafon, namun tidak sampai berbahaya. Bupati mengaku sudah turun naik gedung lima lantai tersebut. Dilihat tetap utuh dan tidak ada kerusakan yang membahayakan. Gedung kantor Bupati yang mulai ditempati pada tahun 2017 itu dibangun selama satu tahun anggaran. Dituturkan Bupati Ali BD, lokasi pembangunan gedung utama kantor Bupati ini berbeda lokasinya dibandingkan dengan rencana awal. “Kita geser lokasinya karena kita khawatir konstruksi yang lama tidak cocok dengan konstruksi lima lantai,” ungkap Bupati. Meski tahan gempa saat beberapa kali kejadian gempa susulan para Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berkantor di kompleks Kantor Bupati ini tetap memilih melarikan diri keluar gedung. Beberapa kali kejadian gempa membuat trauma para ASN. “Meskipun ada imbauan tidak takut, kita tetap takut,” pengakuan Lalu Harto salah satu ASN. Penuturannya, yang ditakutkan runtuhnya plafon yang dikhawatirkan juga bisa menimbulkan luka-luka jika terkena. Diketahui, akibat guncangan gempa yang terparah di sebagian besar KLU dan beberapa kecamatan di Lotim ini tidak sampai merusak fasilitas-fasilitas perkantoran di ibu Kota Kabupaten Lotim. Semua kantor pemerintahan masih dalam keadaan utuh. Hanya plafon ruang sidang kantor dan ruangan pimpinan DPRD Lotim sempat rusak. Untuk kerusakan-kerusakan gedung baru di Dewan Lotim tersebut pengakuan Sekwan Lotim, H. Kaharuddin saat ini sudah ditanggung pihak rekanan. Perbaikan pun sudah mulai dilakukan. Hanya saja belum dirampungkan, karena sempat terjadi gempa susulan yang membuat pekerjaan terhenti. (rus)

(Suara NTB/yon)

RUSAK - Kondisi plafon di Ruang Rapat Utama DPRD Lotim yang rusak parah akibat gempa beberapa waktu lalu. Saat ini proses perbaikan sedang berjalan.

Kontraktor Bertanggung Jawab Perbaiki Kerusakan Gedung DPRD Lotim Selong (Suara NTB) Gedung DPRD Lotim yang terbilang cukup belia mengalami kerusakan cukup parah akibat bencana gempa bumi yang mengguncang Pulau Lombok belakangan ini. Pasalnya, kerusakan terjadi pada plafon ruang sidang utama dan ruang ketua DPRD Lotim jadi korban bencana alam tersebut. Terkait kerusakan

itu, pihak kontraktor bertanggung jawab dan saat ini proses perbaikan sedang berjalan. Kepada Suara NTB, Selasa, (14/8) Kabag Hukum dan Humas Sekretariat DPRD Lotim, H. Ahyan, mengungkapkan, kerusakan pada plafon ruang sidang utama kantor DPRD Lotim terjadi saat terjadi gempa pertama pada, Minggu (29/7) lalu den-

Peredaran Narkoba Diduga Dikendalikan dari Lapas Selong (Suara NTB) Aparat Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Lombok Timur (Lotim) berhasil mengamankan dua terduga pengedar narkoba di Kelurahan Tanjung Kecamatan Labuhan Haji, Senin (13/ 8) lalu sekitar pukul 16:30 wita. Diduga, pelaku beserta barang bukti narkoba yang diamankan itu dikendalikan dari dalam Lembaga Permasyarakatan (Lapas). Kasat Resnarkoba Polres Lotim Iptu Surya Irawan, menjelaskan, penangkapan terhadap pengedar narkoba itu berdasarkan informasi dari masyarakat. Di mana, lokasi itu sering terjadi transaksi narkoba di wilayah Tanjung. Kemudian tim melakukan penyelidikan terhadap seorang yang bernama IN alias Ocon. Kemudian pada Senin lalu, Tim Opsnal Resnarkoba Polres Lotim melakukan penggerebekan, penggeledahan dan penangkapan terhadap dua orang yang diduga sebagai pelaku. Setelah itu, tim kemudian melakukan penggeledahan rumah. Petugas berhasil menemukan satu poket sabu dan satu bong di lantai belakang pintu kamar depan pelaku. Selanjutnya, penggeledahan di kamar depan milik IN, petu-

(Suara NTB/ist)

AMANKAN - Sejumlah barang bukti berupa narkoba jenis sabu yang diamankan Satresnarkoba Polres Lotim di Kelurahan Tanjung, Senin (13/8). gas berhasil mengamankan satu bungkus besar narkoba jenis sabu dan lima buah bungkus sedang narkoba dari hasil interogasi. “Sabu yang dikuasai terduga pelaku, diduga dikendalikan dari dalam Lapas. Itu dalam

penyelidikan lebih lanjut,” terangnya, Selasa (14/8). Selain mengamankan IN, katanya, tim juga mengamankan satu rekan pelaku, yakni Lalu Herman asal Kampung Turingan Kelurahan Tanjung Kecamatan Labuhan Haji.

Adapun sejumlah barang bukti yang diamankan saat dilakukan penggerebakan yakni, uang senilai Rp600 ribu, 3 buah ATM, 10 buah HP. Selanjutnya 1 buah bong, 1 buah tabung kaca serta beberapa barang bukti lainnya. (yon)

gan kekuatan gempa Magnitudo 6,4 skala richter (SR). Di mana, plafon pada ruang sidang itu berjatuhan ke lantai. Kemudian kerusakan kembali disusul pada gempa berkekuatan 7,0 SR yang terjadi pada tanggal 5 Agustus 2018, gempa kali ini menyebabkan plafon di ruangan Ketua DPRD Lotim, H.M.Khairul Rizal, ST,

MKom, rusak. Proses perbaikan yang dilakukan oleh pihak kontraktor, lanjut H. Ahyan, sebagai bentuk tanggung jawab, meski pembangunan gedung DPRD Lotim sudah selesai masa perawatannya. “Proses perbaikan masih berjalan, karena perkiraan gempa masih terjadi sehingga beberapa waktu ke depan perbaikan belum ditun-

taskan,” ungkapnya. Diketahui, ruang sidang utama yang plafon atapnya rusak berada di lantai III gedung DPRD Lotim. Selain itu, juga terdapat beberapa di sudut gedung tembok mengalami retakretak akibat diguncang gempa. “Kerusakan disebabkan karena gempa. Dan saat ini dalam proses perbaikan oleh pihak kontraktor,”tegasnya. (yon)

Akibat Gempa

Rp78 Miliar Kredit di BRI Selong Macet Selong (Suara NTB) Akibat gempa bumi yang menerjang Lombok, Minggu (29/7) dengan magnitudo 6,4 Skala Richter (SR) diperparah dengan gempa susulan 7,0 SR menimbulkan dampak di semua lini kehidupan. Termasuk kredit di perbankan. Pimpinan Cabang BRI Selong, Tasurun menyebut total kredit yang macet tembus Rp 78 miliar, yakni menimpa sekitar 2 ribu nasabah. Identifikasi BRI Cabang Selong, terparah pengaruhnya pada wilayah unit kerja BRI Kayangan, Pohgading dan Aikmel. Ketiga wilayah Unit Kerja itu disebut paling banyak terdampaknya dibandingkan unit kerja yang lain. Saat ini, pihak BRI masih salam proses inventarisir dulu nasabah-nasabah yang terdampak dan tingkat kerusakannya serta pengaruhnya terhadap usaha yang dijalankan para nasabah. Dijelaskan, jikalau usaha nasabah yang dijalankan mengalami aktivitas penurunan maka BRI siap melakukan restrukturisasi. Restruk-

turisasi ini dimaksudkan antara lain dengan melakukan penjadwalan jangka waktu lagi, sehingga angsuran yang dibayarkan oleh nasabah yang menjadi korban gempa bumi ini bisa lebih ringan. Bank dengan motto melayani dengan setulus hati ini juga memberlakukan tidak ada denda atas kemacetan. “Tidak ada denda macet,” ucapnya. Dia menjelaskan, terpenting saat ini nasabah yang menjadi korban gempa bumi ini bisa menjalankan aktivitasnya dengan baik. Pihak BRI sendiri siap memberikan kebijakan keringanan angsuran, sehingga tidak sampai

makin membebani para korban. “Kita akan coba memberikan keringanan pembayaran kreditnya, bisa lebih ringan dan ini win win solution lah,” demikian terangnya. Diketahui di Kabupaten Lotim ini wilayah kecamatan yang parah kena dampak bencana gempa selain Sembalun dan Sambelia ada juga Pringgabaya, Suela, Aikmel. Bangunan-bangunan rumah warga ada yang rusak parah, rusak sedang dan rusak ringan. Akibat gempa ini pula, banyak warga yang belum berani beraktivitas di dalam rumahnya dan memilih menempati tenda-tenda darurat di tempat-tempat lapang. (rus)

Tasurun (Suara NTB/rus)


SUARA PULAU LOMBOK

SUARA NTB Rabu, 15 Agustus 2018

Korban Gempa di Guntur Macan Mulai Terserang Penyakit Giri Menang (Suara NTB) Banyak korban gempa yang tinggal di lokasi pengungsian diserang penyakit, diare, demam dan gatalgatal. Kondisi ini dipicu oleh kondisi sanitasi yang buruk akibat minimnya sarana prasarana Mandi, Cuci, Kakus (MCK) serta air bersih. Bayangkan saja, ratusan orang mengungsi di satu lokasi, namun sarana prasarana berupa MCK masih minim. Seperti yang terjadi lokasi pengungsian Dusun Guntur Macan Desa Guntur Macan Kecamatan Batulayar, Selasa (14/8). Para pengungsi mengaku, saat ini kondisi debit air sungai kecil, sehingga warga terpaksa bergantung dari suplai dari bantuan. Berharap air pipa yang diambil dari mata air juga sudah berhenti mengalir lantaran kondisi kemarau sebelum terjadi gempa. Kondisi ini diakui menyebabkan banyak pengungsi yang mengalami sakit, seperti gatal-gatal, diare, dan demam. Selain dipicu oleh dampak cuaca di lokasi pengungsian. Saat ini warga sangat berharap suplai air bersih yang memadai untuk keperluan konsumsi warga, memasak, mandi, mencuci. Selain air bersih warga berharap pasokan beras dan logistik lainnya. Kondisi ini ditemukan tim medis Relawan Partai Keadilan Sejahtera di lokasi pengungsian Desa Guntur Macan. Tim relawan ini membangun posko pelayanan kesehatan di lokasi hampir sejak sepekan lalu. Menurut salah seorang tim relawan, Bayu, setiap hari timnya melayani sekitar 40 korban gempa yang datang berobat. Belum lagi jika timnya turun melakukan visite ke lokasi-lokasi pengungsian warga. Dari sekian banyak korban gempa, kebanyakan mengalami sakit gatal-gatal, diare dan demam. Kondisi ini menurutnya disebabkan oleh faktor sanitasi, air yang dinilai kurang layak. Selain melayani di posko, pihaknya juga melakukan pelayanan pengobatan visite atau turun ke lokasi-lokasi pengungsian warga. Bahkan jika melakukan visite, jumlah korban yang sakit dilayani bertambah banyak. Pihaknya mengalami kendala kesadaran warga untuk datang berobat minim sekali. Hal ini dikarenakan mereka takut membayar lantaran tak ada BPJS. “Kami tegaskan ke warga bahwa pengobatan ini gratis tanpa dipungut biaya, barulah mereka mau kami obati,”akunya. Karena itu, selain membantu pelayanan pengobatan bagi warga pihaknya juga berupaya memperkecil penyebab gangguan kesehatan dengan menyiapkan MCK dan memberikan edukasi kepada para pengungsi agar melakukan pola hidup sehat, meski berada di lokasi pengungsian. Selain itu pihaknya berupaya membantu warga merobohkan rumahnya yang rusak berat nyaris ambruk menggunakan peralatan seadanya. Menurutnya kondisi bangunan uang nyaris ambruk ini sangat membahayakan, sehingga untuk mengantisipasi korban jiwa bangunan ini harus dirobohkan. Apalagi sejumlah warga ada yang datang beraktivitas di rumahnya, meski sekedar membersihkan rumah dan mengambil barang. Sementara itu kepala dinas kesehatan Lobar H Rahman Sahnan Putra menegaskan pihaknya sudah menyebar tim kesehatan ke lokasi-lokasi pengungsian. Pihaknya telah mendapatkan bantuan dari beberapa organsiasi dan lembaga untuk membantu penanganan di lapangan. “Memang kita kesulitan menangani pengungsi yang ada di lokasi pengungsian, karena lokasinya tersebar,”aku Rahman. Namun demikian pihaknya terus berupaya menyasar lokasi yang perlu penanganan. (her)

Bantu Korban Gempa, PKS Sediakan Rumah Sakit Darurat Giri Menang (Suara NTB) Bantuan dari relawan terus berdatangan untuk membantu korban gempa di Lombok, termasuk Lombok Barat (Lobar). Salah satunya relawan dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS). PKS Tidak saja mengerahkan tim relawan dari DPW dan DPD PKS di NTB, namun DPW PKS Yogyakarta ikut terjun membantu korban bencana. Bahkan relawan ini mendirikan Rumah Sakit Darurat bagi para pengungsi di Desa Guntur Macan Kecamatan Gunungsari. Rumah sakit yang sudah berdiri sejak sepekan itu sangat membantu para pengungsi yang mulai terjangkit berbagai penyakit di posko pengungsian. Ketua DPD PKS Lobar, H. Wahid Syahril mengaku hal ini bentuk tangap darurat yang dilakukan PKS. Sebab pihak DPP PKS sudah menetapkan status bencana di Lombok sebagai bencana nasional. Sehingga bantuan relawan datang tidak hanya dari dalam NTB sendiri, namun juga dari kader PKS. “Alhamdulillah, dari teman-teman Yogyakarta, kemudian Jawa Barat sudah turun di Desa Guntur Macan Kecamatan Gunung sari, sekitar sudah lima hari. Di sini dibangun posko dan Rumah Sakit Darurat membantu warga,” kata Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah DRPD Lobar ini. Menurutnya Posko Relawan PKS ini, tidak hanya untuk penanganan bantuan fisik saja. Namun juga pemberian pemeriksaan medis atau kesehatan dari para korban gempa di wilayah tersebut. Pihaknya pun berharap kondisi tanggap darurat ini bisa segera selesai. Sehingga pemerintah daerah sudah dapat melakukan pemulihan atas kerusakan dampak gempa 7,0 skala richter itu. “Pemerintah juga harus bersinergi dan merangkul semua pihak untuk terlibat dalam pemulihan, khususnya di Lobar,” pungkasnya. Salah seorang relawan DPW PKS Yogyakarta, Bayu mengaku dalam sehari menimal 40-50 warga yang datang berobat kepada pihaknya. Hampir sebagaian besar warga pengungsi mulai terserang penyakit diare, gatal-gatal hingga dehidrasi.”Kita banyak menemukan kasus penyakit itu,” ungkapnya saat ditemui di posko. Menurutnya, hal ini disebabkan faktor kebersihan air yang dipergunakan para pengungsi, baik untuk kebutuhan konsumsi maupun sanitasi. “Kita di sini selain memberikan pelayanan pengobatan, kita juga sediakan rawat inap juga,” Sambungnya. Selain memberikan pengobatan, pihaknya juga berusaha untuk mencegah penyebab penyakit. Dengan membangun MCK darurat, disertai dengan pemberian pemahaman pola hidup sehat. Meskipun para korban masih berada di pengungsian.(her)

(Suara NTB/her)

BERSAMA - Ketua DPD PKS Lobar H. Wahid Syahril bersama tim relawan DPW PKS Yogyakarta saat di Rumah Sakit Darurat di Guntur Macan Gunungsari.

Halaman 5

Bangun Kembali Rumah Rusak

Pemda Tambah Tenaga Verifikasi

Giri Menang (Suara NTB) Bupati Lombok Barat (Lobar) H. Fauzan Khalid turut serta bersama dengan Gubernur NTB Dr. TGH. M. Zainul Majdi, Bupati Kabupaten Lombok Utara (KLU) dan Bupati Lombok Timur dalam pertemuan dengan Presiden Ir. H. Joko Widodo saat mengunjungi lokasi pengungsian korban gempa di KLU, Senin (13/8) malam. Dalam pertemuan itu, ujar Bupati Lobar, presiden mempertegas komitmen dan memerintahkan semua jajaran termasuk pemda untuk membantu korban gempa secara all out. Bahkan ratusan rekening korban gempa untuk droping dana bantuan perbaikan rumah sudah tuntas. Bahkan jumlah ini ditambah, sehingga Pemda menambah tenaga verifikasi untuk mempercepat penyelesaian verifikasi di lapangan. Menyoal bantuan pembangunan rumah yang sudah dimulai sebanyak 1.000 unit lebih sesuai perintah presiden, menurut Bupati Lobar pasti kebagian. Bahkan untuk pembangunan 10.000 unit lebih rumah itu di Lombok yang terkena dampak , Pemda diminta agar 10.000 rumah itu selesai verifikasi minggu ini. “Kita pun sekarang lagi berusaha menambah tim verifikasi rumah rusak,”ujarnya. Ia menambahkan, untuk Lo-

bar saja sudah terbit 117 buku rekening untuk perbaikan rumah rusak, pihaknya akan mengejar penambahan 79 buku rekening lagi untuk warga. Untuk itu, ia sudah meminta sekda menambah tim verifikator sebanyakbanyaknya supaya terkejar, bahkan mudah-mudahan lebih cepat sesuai perintah presiden. Sementara Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Made Artadana mengatakan untuk perbaikan rumah warga sendiri, Pemkab Lobar telah membentuk tim untuk turun melakukan verifikasi. Selain memverifikasi rumah warga, tim ini juga turun mendata infrastruktur perkantoran, fasilitas pendidikan dan kesehatan yang rusak. Tim ini diberi waktu hingga Jumat mendatang untuk merampungkan verifikasi tersebut. Pemda dalam hal ini bupati, katanya sudah membentuk tim untuk turun melakukan pen-

(Suara NTB/her)

BINCANG - Bupati Lobar H. Fauzan Khalid saat berbincang dengan korban gempa belum lama ini. Pemkab Lobar memperbanyak tenaga verifikasi untuk mendata rumah yang rusak akibat gempa agar cepat dibangun kembali. dataan dan verifikasi kerusakan dampak gempa. Saat ini tim tengah turun melakukan verifikasi di lapangan. Tim ini bekerja berpacu dengan waktu, karena hanya diberikan tenggat waktu selama 14 hari, data hasil verifikasi ini harus sudah

Diduga Tak Ada Izin

hanya turun meninjau lokasi gempa di KLU. Korban gempa di Lobar ini bahkan menuntut perhatian yang sama dari orang nomor satu di negeri ini, terutama untuk merekonstruksi rumah mereka yang rusak akibat gempa. (her)

Tak Terdampak Gempa

Warga Darek Stop Proyek Pembangunan SPBU Praya (Suara NTB) Belasan pemuda asal Desa Darek Kecamatan Praya Barat Daya Lombok Tengah (Loteng), Selasa (14/8) menghentikan proyek pembangunan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di desa setempat. Warga menduga proyek tersebut tidak punya izin. Belum lagi, pemilik proyek terkesan mengesampingkan warga sekitar. Terbukti, dari pekerja yang dipekerjakan hampir semuanya berasal dari luar desa. Kekecewaan warga makin menjadi, pasalnya sosialisasi terkait proyek tersebut tidak ada. Bagaimana tidak, warga sekitar tidak tahu di lokasi tersebut akan dibangun apa. “Kita sebagai warga sekitar proyek tidak tahu persis akan dibangun apa. Ada yang bilang mau dibangun gudang, SPBU maupun SPBE,” ujar Koordinator Warga, L. Irawandar, S.P. Diakuinya, warga sebenarnya sudah cukup lama bertanya-tanya. Bahkan, warga sempat meminta untuk bertemu dengan pemilik proyek. Namun ternyata tidak ada respons, sehingga warga akhirnya memutuskan untuk menghentikan sementara waktu proyek sampai ada penjelasan kepada warga terkait proyek tersebut. Yang tidak kalah penting, ujarnya, efek samping dari keberadaan proyek juga harus jelas pihak yang bertanggung jawab. Karena, informasinya setelah proyek selesai warga dilarang untuk membakar sampah atau jerami di sekitar lokasi. Padahal petani sudah biasa membakar jerami saat musim panen selesai. Termasuk soal kontribusi

tuntas dan diserahkan ke pusat tanggal 23 Agustus ini. Kepala Desa Jatisela, Zahar Mahmud, berharap korban gempa yang ada di Lobar berharap dilirik dan diperhatikan oleh pemerintah pusat dalam hal ini presiden yang saat ini

(Suara NTB/kir)

HENTIKAN - Warga Darek menghentikan proyek pembangunan SPBU, Selasa (14/8). Mereka menilai pihak perusahaan tidak ada sosialisasi terkait pembangunan proyek pada warga. perusahaan terhadap warga sekitar juga harus jelas. Jangan warga sekitar hanya dijadikan penonton. Sementara orang luar yang mendapat keuntungan dari keberadaan proyek. “Kami hanya minta kejelasan soal siap yang bertanggung jawab ketika terjadi apa-apa akibat dari keberadaan proyek ini. Termasuk tanggungjawab kepada warga sekitar, bentuknya seperti ada. Harus ada komitmen awal dari pihak pemilik proyek,” imbuhnya. Jalannya aksi sempat berjalan panas. Warga yang datang sekitar pukul 10.00 wita, sempat beradu mulut dengan pekerja dan penjaga proyek. Namun akhirnya pekerja dan penjaga proyek menyerah dan memutuskan untuk menghentikan semua aktivitas di loka-

si proyek. Kepala Desa Darek, H. L. Harun, berjanji akan memfasilitas warga dengan pemilik proyek, setelah itu warga menjadi tenang. Dua alat berat yang tengah bekerja juga dikeluarkan dari area proyek. Adapun penjaga proyek Abah Suep, mengaku soal izin semua menjadi tanggungjawab perusahaan. Pihaknya hanya bertugas menjaga dan mengawasi jalannya proyek. Terkait tidak adanya warga sekitar yang bekerja dilokasi proyek, ia menegaskan sebenarnya sudah menawarkan kepada warga. Namun warga yang tidak mau, alasannya karena upahnya terlalu rendah. Kalau soal sosialisasi kepada warga, pihaknya sudah menyerahkan sepenuhnya kepada aparat desa. Dalam hal ini kepala dusun serta kepala desa. (kir)

Kawasan The Mandalika Aman Dikunjungi Praya (Suara NTB) Kawasan The Mandalika menjadi salah satu daerah yang paling minim terkena dampak gempa yang mengguncang Pulau Lombok. Hampir semua fasilitas yang ada di kawasan tersebut, dalam kondisi baik. Tidak ada fasilitas yang mengalami kerusakan. Itu artinya, kawasan The Mandalika aman untuk dikunjungi. Demikian disampaikan Gubernur NTB, Dr. TGH. M. Zainul Majdi, M.A., melalui rilis yang diterima Suara NTB, Selasa (14/8). Ia menjelaskan, pascagempa yang mengguncang Pulau Lombok, hampir semua fasilitas vital dalam kondisi aman, mulai dari Lombok International Airport (LIA) dan Pelabuhan Lembar, semua masih berfungsi normal. Jalan-jalan umum, pasokan listrik dan internet juga masih berfungsi dengan baik. Termasuk destinasi wisata utama The Mandalika dan Sekotong yang ada di bagian selatan dan Lombok Barat Daya, hampir sama sekali tidak terkena dampak gempa. “Dari hasil identifikasi, secara

umum infrastruktur dan obyek vital di Pulau Lombok, masih dalam kondisi aman. Utamanya fasilitas umum yang ada di wilayah selatan dan barat daya pulau Lombok,” tegas Gubernur NTB. Untuk itu, pihaknya berharap para wisatawan tetap mau berkunjung ke Pulau Lombok, karena destinasi wisata masih aman dari dampak gempa, kecuali untuk kawasan tiga gili, saat ini masih dalam kondisi pemulihan. Dan, diharapkan bisa segera pulih serta normal kembali seperti biasa. Sebelumnya, Direktur Kontruksi dan Operasi Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) I Gusti Ngurah Wirawan, mengakui gempa yang mengguncang Pulau Lombok beberapa waktu yang lalu jelas berdampak terhadap kondisi pariwisata. Khususnya di kawasan The Mandalika, tapi dampaknya tidak terlalu besar. Dalam arti, sektor pariwisata di kawasan The Mandalika masih tetap hidup. Wisatawan juga masih cukup banyak yang datang dan tinggal di kawasan ini. (kir)

(Suara NTB/dok)

TIDAK TERDAMPAK - Kawasan The Mandalika yang masih normal dan tidak terdampak gempa yang mengguncang Lombok belum lama ini.

Berada di Pengungsian

Tak Surutkan Anak-anak Sekolah Meraih Cita-cita Bencana alam yang terjadi tidak menjadi penghalang untuk terus meraih cita-cita dan berprestasi. Adanya bencana alam ini justru menjadi motivasi untuk bangkit dan menjadi lebih baik lagi. Inilah tekad anak-anak yang berada di pengungsian akibat gempa. PAGI menjelang siang itu, suasana di daerah perbukitan Desa Guntur Macan Kecamatan Gunungsari Kabupaten Lombok Barat (lobar) tampak cerah. Di sepanjang jalan menuju desa ini, tampak bangunan rumah, sekolah dan tempat ibadah luluh lantak akibat terjangan gempa beberapa hari lalu. Desa ini termasuk terdampak gempa terparah. Di mana-mana dibangun tenda-tenda darurat untuk warga yang mengungsi karena kehilangan tempat tinggalnya. Terlihat SDN 1 Guntur Macan yang persis di pinggir jalan tampak sepi. Gedung sekolah ini tampak rusak parah, sehingga tak bisa lagi ditempati. Di halaman sekolah ini pun dipakai untuk membangun posko-posko dan rumah sakit darurat oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Kegiatan belajar mengajar (KBM) di sekolah itu terpaksa harus dievakuasi ke tenda darurat yang dibangun oleh warga di Lapangan Dusun Guntur Macan yang berada persis di pinggir jalan. Begitu tiba di lapangan

itu, tampak tenda-tenda darurat memadati lapangan seluas hampir 80 hektar. Selain tenda-tenda untuk warga, di sana tengah dibangun tenda untuk sekolah darurat bagi anak-anak. Di lokasi pengungsian ini terdapat ratusan anak yang ditampung. Mereka tak bisa sekolah seperti biasanya lantaran seragam, dan perlengkapan belajar habis tertimbun bangunan. Untuk tempat KBM pun mereka dibangunkan sekolah darurat menggunakan tenda dari terpal dan bambu. Ketika disambangi saat KBM di sekolah darurat, meskipun harus belajar di lokasi bencana mereka tetap ceria. Mereka riang gembira bernyanyi bersama. Tak tampak ada beban yang mereka rasakan, meskipun sebenarnya mereka tahu kalau rumah mereka hancur akibat gempa. Raut wajah mereka tetap memancarkan optimisme untuk mengejar mimpi dan cita-cita. Aulia dan Nursafitri salah seorang anak di temui diselasela belajar di sekolah darurat

di lokasi pengungsian mengaku tetap senang walaupun sekolah di tenda darurat. Ia pun sudah mulai sekolah sejak Senin kemarin. Meskipun menggunakan pakaian seadanya, karena seragam nya habis tertimbun ia tetap ingin bersekolah. “Saya pakai baju biasa yang penting bisa sekolah,”aku anak kelas 2 ini. Di balik keceriaannya terselip trauma akibat gempa. Aulia menuturkan ketika gempa terjadi, tengah berada di rumah bersama orang tuanya. Saat itu ia dilarikan oleh orang tuanya mengamankan diri. Salah seorang guru di SD 1 Guntur Macan, Rukiyah menuturkan kondisi gedung sekolah tidak memungkinkan ditempati untuk KBM, lantaran kondisi bangunan rusak parah. Karena itulah pihak sekolah dan warga berinisiatif membuat sekolah darurat seadanya di lokasi pengungsian. Hal ini dilakukan agar proses belajar anak-anak tidak vakum. Ia menuturkan ketika bencana gempa pertama melanda wilayah setempat, anak murid berdatangan mencarinya. Muridnya menyampaikan bahwa mereka tidak memiliki seragam dan perlengkapan sekolah karena habis tertimbun. Saat itu ia pun berupaya menghibur anak muridnya untuk menghilangkan trauma. Ia pun menyampaikan ke mu-

ridnya, tidak masalah sekolah menggunakan baju bebas. Diakui hampir semua rusak orang tua murid rusak parah. Selain rumah rusak, anak muridnya mengalami trauma. Pihak sekolah, jelasnya, melakukan trauma healing pada murid-murid yang berada di pengungsian, sebab banyak muridnya tidak berani sekolah, karena trauma. Bahkan pihak sekolah akan menjemput anak-anak murid yang berada di lokasi tinggal yang jauh. Pihak sekolah juga akan meminta orang tua mengantarkan

anaknya ke sekolah. Hal ini dilakukan untuk memastikan keselamatan anak-anak ketika terjadi gempa susulan. Sementara itu, Kepala Desa Guntur Macan H Murni mengaku terdapat dua sekolah yang tidak bisa ditempati, yakni SDN 1 dan SDN 2 Guntur Macan. Saat ini untuk SDN 1 Guntur Macan, murid-murid dibuatkan sekolah darurat menggunakan tenda di lokasi pengungsian. Sedangkan untuk SDN 2 Guntur Macan juga tengah diupayakan ada sekolah darurat. (her)

(Suara NTB/her)

BERMAIN - Anak-anak di lokasi pengungsian Desa Guntur Macan tampak riang gembira bermain bersama. Mereka tetap sekolah walau di sekolah darurat.


SUARA PULAU SUMBAWA

SUARA NTB Rabu, 15 Agustus 2018

Pencairan DD Tahap Dua Lopok Beru Ditunda Sumbawa Besar (Suara NTB) Pencairan Dana Desa (DD) tahap dua Desa Lopok Beru, Kecamatan Lopok direkomendasikan penundaan. Mengingat dari temuan Inspektorat, terdapat pekerjaan fisik di tahun 2017 lalu yang belum dituntaskan. Inspektur Inspektorat Kabupaten Sumbawa, H. Hasan Basri kepada wartawan, Selasa (14/8) mengakui adanya rekomendasi tersebut. Berdasarkan pemeriksaan, di desa setempat masih terdapat pekerjaan fisik yang belum (Suara NTBN/ind) diselesaikan dan volumeH. Hasan Basri nya tidak sesuai dengan perencanaan. “Kami sudah merekomendasikan dan sekarang sudah ditunda,” ujarnya. Pemeriksaan terhadap Desa Lopok Beru dilakukan pada bulan April lalu. Saat itu, pencairan tahap pertama sudah dilakukan. Sehingga pasca adanya temuan, pihaknya merekomendasikan pencairan dana desa tahap kedua desa setempat ditunda. Sementara sebelumnya empat desa lainnya ditunda pencairan tahap pertama karena pemeriksaan dilakukan sebelum pencairan atau di bulan Januari. “Kami memeriksa 157 desa. Tentu ini tidak bisa sekaligus. Empat desa sebelumnya yang ditunda pencairan tahap pertama, pemeriksaannya kita lakukan sebelum pencairan. Tapi desa Lopok Beru kita periksa di bulan April. Ketika ada temuan, pencairan tahap pertama sudah dilakukan. Sehingga tahap kedua yang ditunda,” jelasnya. Pihaknya meminta kades setempat untuk segera menindaklanjuti temuan tersebut dengan melakukan pengembalian uang. Sesuai dengan tahapannya, pihaknya memberikan waktu paling lambat 60 hari. Jika tidak ditindaklanjuti maka terancam diberhentikan sementara. (ind)

Halaman 6

Dishub Bakal Tertibkan Penyeberangan ke Pulau Kenawa Taliwang (Suara NTB) Dinas Perhubungan (Dishub) Sumbawa Barat berencana menertibkan sejumlah aktivitas penyeberangan di Pelabuhan Kenawa, Desa Poto Tano. Hal tersebut dilakukan, mengingat selama ini aktivitas tersebut dianggap tidak memenuhi aspek keselamatan penumpang. Kepala Dishub, Ir. H. Muslimin HMY M. Si kepada Suara NTB, Selasa (14/8) mengatakan, poin pokok keselamatan pelayaran harus tetap dimaksimalkan. Apalagi di sektor pariwisata yang saat ini terus dikembangkan oleh Pemkab tetap memastikan sistem keselamatan pelayaran yang ada. Belum lagi selama ini, hasil pantauan di lapangan, rata-rata perahu yang membawa para wisatawan ke pulau Kenawa belum memenuhi standar keselamatan yang ada. Salah satunya jaket keselamatan yang masih belum disiapkan pemilik perahu. Hal ini tentunya bisa ber-

dampak sangat fatal jika terjadi kecelakaan di laut, makanya untuk menyikapi hal yang kiranya akan terjadi perlu ditertibkan. “Memang saat ini hasil pantauan di lapangan rata-rata belum memenuhi standar keselamatan pelayaran yang ditetapkan. Untuk itu, maka kami perlu menertibkan aktivitas tersebut sebelum kejadian yang tidak diinginkan,” ungkapnya. Dikatakannya, salah satu upaya yang saat ini bakal diterapkan saat ini yakni dengan menggalakkan pembinaan dan sosialisasi kepada pemilik perahu agar bisa memastikan sarana keselamatan pelaya-

ran tetap tersedia. Selain itu, pihaknya juga akan menginventalisir perahu-perahu yang beroperasi saat ini baik itu dari segi fasilitas yang dimiliki maupun sarana penunjangnya. Dua isi inilah yang saat ini harus dibenahi oleh pihak terkait, sehingga kejadian yang kiranya akan terjadi (kecelakaan laut) bisa semakin ditekan. Bahkan untuk upaya pelatihan terhadap para pemilik perahu akan dilakukan setelah APBD-P tahun 2018 ditetapkan. “Untuk upaya pelatihan serta kelengkapan sarana keselamatan akan kita anggarkan di APBD-P 2018 untuk memastikan SOP kese-

lamatan pelayaran jadi prioritas,” imbuhnya. Ditambahkannya, masalah lain yang saat ini juga diatensi yakni aktivitas penyeberangan ke Pulau Kenawa saat malam hari. Bahkan bila perlu tidak ada penyeberangan di malam hari. Hal ini tentunya sangat berasalan, karena selama ini belum ada rambu-rambu lalu lintas yang dianggap maksimal di laut. Sehingga sangat rawan terjadi kecelakaan baik itu akibat tabrakan maupun masalah lainnya. Tentu untuk pengadaan rambu di laut, tidak bisa dilakukan, karena akan mengganggu aktivitas penyeberangan kapal ferry di ASDP pelabuhan Poto Tano. Oleh karena itu, imbauan larangan untuk tidak melakukan aktivitas pelayaran di malam hari akan segera dibuat dan disosialisasikan kepada pemilik

(Suara NTB/ils)

H. Muslimin HMY perahu di Poto Tano. “Kita tidak akan izinkan aktivitas penyeberangan di malam hari karena sangat bahaya. Jika tetap saja dilanggar, kita akan siapkan regulasi untuk kita berikan sanksi,” tandasnya. (ils)

Progres Pembangunan Jembatan Capai 30 Persen Sumbawa Besar (Suara NTB) Proyek pembangunan jembatan di tiga lokasi di Kabupaten Sumbawa mulai berjalan. Di masing-masing lokasi tengah dalam tahap pengerjaan pondasi. Sejauh ini jembatan konvensional tersebut progresnya sudah mencapai 30 persen. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Sumbawa, Lalu Suharmaji Kertawijaya mengatakan, semua paket kegiatan sudah mulai dilaksanakan. Seperti bendung, jaringan irigasi, OP jaringan, jalan dan jembatan serta pemeliharaan. Untuk pembangunan jembatan sendiri seperti jembatan Sebeok, Jembatan Berora dan jembatan di Tanjung Bila, progres fisik sudah mencapai angka 30an persen. Progres tersebut masih dalam tahap pengerjaan pondasi. “Sedang pelaksanaan pengerjaan pondasi sekarang,” ujarnya. Menurutnya, dalam pembangunan jembatan ini, yang paling berat pada pengerjaan pondasi. Perakitan besi bisa mencapai satu minggu sebelum dilakukan pengecoran. Sementara pondasi sendiri membutuhkan waktu sekitar dua bulan. Karena harus menyesuaikan kedalamannya dengan desain yang ada. “Bisa saja 5 meter, 6 meter, bahkan ada juga yang 3 meter. Sesuai perencanaan,” jelasnya. Adapun pengerjaan ketiga jembatan, lanjutnya, waktunya hingga bulan Oktober mendatang sejak mulai dilelang pada April lalu. Pengerjaannya pun sudah sesuai dengan harapan, meskipun masih ada kekurangan persentase. Hal itu lantaran mobilisasi untuk membawa material cukup sulit. Meskipun demikian, pihaknya optimis pengerjaan bisa diselesaikan tepat waktu. “Sudah sesuai harapan. Kalau kurang 2 sampai 3 persen wajar, karena mobilisasinya terkendala membawa material. Tapi bisa kita kejar. Karena kalau pondasinya sudah kering, bangunan atas itu mudah dikerjakan,” pungkasnya. (ind)

KSB Kembali Kirim Bantuan Lanjutan ke Pulau Lombok Taliwang (Suara NTB) Pemerintah Daerah (Pemda) Sumbawa Barat, kembali menyalurkan bantuan lanjutan ke Pulau Lombok. Bantuan ini diangkut dengan menggunakan enam unit truk. Bantuan berupa makanan dan keperluan lainnya untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak di pulau Lombok. Wakil Bupati Kabupaten Sumbawa Barat, Fud Syaifuddin ST, Selasa (14/8) mengatakan, bantuan yang diserahkan ini merupakan hasil sumbangan dari berbagai pihak. Adapun jenis bantuan yang diserahkan, didominasi makanan pokok, obat-obatan dan terpal sesuai dengan kebutuhan masyarakat yang saat ini tengah mengungsi. Jika dijumlahkan, total bantuan tersebut, mencapai angka Rp 239 juta ditambah dengan uang tunai sekitar Rp85 juta. Bantuan tersebut tentu diharapkan bisa meringankan beban para korban gempa bumi 7,0 SR tersebut. Selain itu tim satgas tanggap bencana juga ikut dikerahkan untuk membantu proses pembersihan sisa gempa yang terjadi. “Selain bantuan kita juga turunkan tim ke Lombok untuk membantu proses pembersihan sisa bangunan. Kita tentu berharap bencana tidak lagi terjadi di NTB dan bagi yang terdampak semoga tetap sabar,” ungkapnya. Dikatakannya, saat ini kondisi Lombok sudah seperti sedia kala akibat gempa tersebut. Oleh karenanya bantuan dari semua pihak sekecil apapun sangat bermanfaat bagi yang saat ini berada dalam kondisi kesusahan. Bantuan ini, juga membuktikan bahwa solidaritas dan saling membantu satu sama lainnya masih sangat terasa di KSB. Bantuan ini juga tetap akan dihimpun Pemkab, sampai dengan kondisi Lombok bisa kembali pulih seperti sedia kala. Selain itu, kepada tim yang akan bertugas ke Lombok juga diharapkan memberikan kinerja maksimal sebagai bukti saling memiliki rasa kekeluargaan serta saling membantu satu sama lain. “Bantuan ini memang tidak seberapa, tetapi kami sangat berharap bantuan tersebut bisa meringankan beban teman-teman kita di pulau Lombok,” tandasnya. (ils)

(Suara NTB/ils)

BANTUAN - Penyaluran bantuan ke Pulau Lombok oleh Wakil Bupati Sumbawa Barat, Fud Syaifuddin, Selasa (14/8).

(Suara NTB/bug)

AKAN DIBANGUN - Gedung kantor BPAD, salah satu dari 10 gedung kantor di lingkungan KTC yang dibangun Pemda KSB saat ini.

Maksimalkan Instrumen Pengawasan dalam Pembangunan 10 Gedung KTC Taliwang (Suara NTB) Komisi III DPRD Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) meminta Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Perumahan dan Perumahan memaksimalkan seluruh instrumen pengawasan terhadap pembangunan 10 gedung kantor di lingkungan Kemutar Telu Center (KTC). “Pekerjaannya kan banyak. Makanya kami minta semua instrumen pengawas dimaksimalkan di masing-masing gedung,” cetus ketua Komisi III DPRD KSB, Dinata Putrawan, ST kepada Suara NTB, Selasa (14/8). Ia menjelaskan, ada dua instrumen pengawasan yang

perlu dimaksimalkan oleh Dinas PUPRPP selaku penanggung jawab. Yakni konsultan pengawas pekerjaan dan di internal mereka sendiri petugas pengawas teknis lapangan. Kedua bagian ini harus benar-benar memastikan setiap tahapan pekerjaan oleh kontraktor pelaksana benarbenar dijalankan sesuai ketentuan teknis. “Harus diawasi terus kontraktornya jangan sampai kecolongan,” katanya. Kecolongan salah satu tahapan atau prosedur pengerjaan saja, bagi Dinata akan sangat fatal. Sebab imbasnya akan mempengaruhi mutu dan kualitas

bangunan. Padahal pemerintah telah menyiapkan anggaran yang sangat cukup untuk membiayai setiap bangunan dengan harapan kualitas terbaik bisa diperoleh. “Cukup sudah kita punya bangunan yang kualitasnya buruk karena pengawasan yang longgar. Apalagi sekarang kita benar-benar butuh fasilitas pemerintah dengan struktur bangunan kokoh mengingat sekarang daerah kita sudah masuk zona rawan gempa,” tandasnya. Agar pengawasan tidak luput, politisi dari Partai Amanat Nasional (PAN) ini pun menyarankan, konsultan pengawas

123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 terdekat masyarakat pada pos- 380 orang meninggal dunia Sumbawa Besar 123456789012345678901234567890121234567890123456789 ko bencana. Terutama untuk dan ribuan luka luka serta ru(Suara NTB) 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 Pimpinan dan anggota korban yang belum mendapat- saknya tempat tinggalnya. 123456789012345678901234567890121234567890123456789 Bukan hanya masalah maKomisi II DPRD Sumbawa kan logistik secara merata. 123456789012345678901234567890121234567890123456789 Bertempat di Desa Singgar kanan, perlu dibantu juga ikut turun ke lokasi gempa. 123456789012345678901234567890121234567890123456789 Sambil membawa bantuan Penjalin Kecamatan Tanjung pemulihan atas rasa trauma 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 logistik bagi korban di ke- masyarakat berkumpul dan ber- mereka karena mereka sedih 123456789012345678901234567890121234567890123456789 camatan Tanjung dan Ke- terimakasih atas kepedulian sekali atas kerusakan rumah 123456789012345678901234567890121234567890123456789 camatan Pamenang. Serta Komisi II. “Insya Allah Kami dan harta bendanya. 123456789012345678901234567890121234567890123456789 “Kita mendorong KLU mendorong pemerintah pu- hadir sebagai kepedulian dan 123456789012345678901234567890121234567890123456789 sat menetapkan gempa ini perikemanusiaan dan melihat menjadi Bencana Nasion123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 langsung kondisi ril yang terjadi al, DPRD Sumbawa memsebagai bencana nasional. 123456789012345678901234567890121234567890123456789 Wakil Ketua Komisi II seperti rumah yang hancur, har- inta kepada Pemerintah 123456789012345678901234567890121234567890123456789 DPRD Sumbawa, Salman Al- ta benda yang rusak dan beber- Pusat untuk secara cepat 123456789012345678901234567890121234567890123456789 fardzi, Selasa (14/8) kemar- apa warga yang meninggal dun- menangani pasca Bencana 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 in, menyatakan, seluruh ja- ia. Kami masyarakat Sumbawa Alam ini,” terangnya. 123456789012345678901234567890121234567890123456789 Rombongan Komisi II juga jaran Komisi II, Senin (13/8) sempat merasakan getaran 123456789012345678901234567890121234567890123456789 lalu turun langsung ke KLU. Gempa tersebut namun tidak meninjau posko Tagana 123456789012345678901234567890121234567890123456789 Bantuan yang dihimpun dari separah di KLU,”tambah ang- Kabupaten Sumbawa dan 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 memberikan bantuan . sumbangan pimpinan dan gota Komisi II, Berlian Rayes. 123456789012345678901234567890121234567890123456789 Anggota lainnya, Salamud- Sekaligus untuk menyemananggota Komisi II berupa 123456789012345678901234567890121234567890123456789 Sembako, seperti Beras, lauk din Maula berharap pemerintah gati bagian Dapur umum un123456789012345678901234567890121234567890123456789 pauk, minyak goreng, telur, Pusat menetapkan ini sebagai tuk bertahan sampai Benca123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789 sayuran, terpal dan tikar kejadian luar biasa dan benca- na ini reda dan keadaan pu123456789012345678901234567890121234567890123456789 guna memenuhi kebutuhan na Nasional. Sebab lebih dari lih seperti sedia kala. (arn) 123456789012345678901234567890121234567890123456789 123456789012345678901234567890121234567890123456789

juga tetap diawasi secara rutin oleh Dinas PUPRPP. Mengecek setiap progres kegiatannya serta membandingkan dengan progres pengerjaan bangunan di lapangan. “Nanti akan ketahuan kalau mereka malas melakukan pengawasan. Tentu progres laporan mereka tidak sesuai dengan progres bangunan,” paparnya. Selain menekankan soal pengawasan untuk memperoleh mutu dan kualitas terbaik ke-10 bangunan itu. Dinata juga mengingatkan, Dinas PUPRPP terkait ketepatan waktu menyelesaikan kegiatan pembangunan se-

suai kontrak kerja yang telah ditetapkan. Menurutnya, sudah saatnya pemerintah menghentikan “tradisi” memberi ruang tambahan waktu pengerjaan bagi kontraktor di luar masa kontrak kerja. “Penentuan masa kerja setiap kontrak pembangunan pasti sudah melalui sejumlah analisa mendalam. Jadi waktu yang diberikan kepada kontraktor sudah sangat mencukupi hingga mereka menyelesaikan semua kewajibannya. Makanya saya harap untuk yang sepuluh gedung itu jangan ada lagi yang molor penyelesaiannya,” tegasnya. (bug)

Satu Paket Tender DPRD Sumbawa Ikut Dorong Belum Ditentukan Gempa Lombok sebagai Pemenangnya Bencana Nasional Sumbawa Besar (Suara NTB) Target proyek yang harus ditender di Kabupaten Sumbawa di tahun 2018 ini hampir tuntas. Pasalnya tersisa tinggal satu paket saja yang sedang dalam proses penentuan pemenang. Satu paket tersebut diupayakan tuntas dalam minggu ini. Kabag Layanan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah (LPBJP) Setda Sumbawa mengatakan, satu paket tersebut yakni paket reklamasi tambak dari Dinas Perikanan. Paket ini belum ada pemenangnya dan masih dalam proses klarifikasi dan pembuktian. Dimana, masa klarifikasi selama dua hari dilanjutkan dengan pembuktian. Setelah itu baru bisa ditentukan pemenangnya. “Kita upayakan minggu ini tuntas. Paling lama hari Senin sudah ada pemenangnya,” ujarnya.

Disebutkannya, baru-baru ini ada tiga paket yang ditentukan pemenangnya. Yakni paket proyek pasar rakyat di Alas Barat, pengadaan bibit bawang dan gudang untuk garam. Dimana paket tersebut sedang dalam masa sanggah. “Ada tiga paket yang sedang masa sanggah,” tukasnya. Setelah semuanya tuntas, lanjut Malik, pihaknya berencana mempersiapkan pelaksanaan proses tender untuk APBDP ataupun untuk anggaran tahun 2019. Dimana prosesnya mengacu pada peraturan presiden (perpres) Nomor 16 tahun 2018. Pihaknya nantinya juga akan melakukan sosialisasi tentang perpres ini. Sehingga apa yang menjadi tahapan proses dan isi dari perpres dapat dipahami oleh semua pihak. Baik pelaku pengadaan maupun masyarakat secara umum. (ind)


SUARA PULAU SUMBAWA

SUARA NTB Rabu, 15 Agustus 2018

Halaman 7

Pemda Dompu akan Tanam Pipa Baru PDAM (Suara NTB/ist)

DI BATULANTEH - Anggota DPR RI Dapil NTB, H. M. Syafrudin, ST, MM saat menyerahkan bantuan di Desa Baturotok, Kecamatan Batulanteh, Kabupaten Sumbawa.

H. M. Syafrudin Minta Akses Jalan di Batulanteh Diperbaiki Sumbawa Besar (Suara NTB) Anggota DPR RI Dapil NTB, H. M. Syafrudin, ST, MM, menyerukan kepada seluruh pemangku kepentingan di daerah maupun pusat agar memberikan perhatian kepada sejumlah desa di Kecamatan Batulanteh. Pasalnya, sejumlah desa tersebut hingga kini sangat sulit dijangkau akibat buruknya infrastruktur jalan. Kepada wartawan usai berkunjung ke Batulanteh, pekan lalu, H. M. Syafrudin menegaskan sangat bersyukur bisa mendatangi kembali enam desa di Kecamatan Batulanteh dan empat desa di Kecamatan Orong Telu. Menurut Syafrudin, dari dua kecamatan ini, hingga sekarang Batulanteh yang belum memiliki infrastruktur jalan yang baik. “Kondisi ini perlu saya sampaikan kepada pemerintah untuk mendapatkan perhatian bersama, yaitu infrastruktur jalan. Karena memang sangat sulit dijangkau,” ujarnya. Untuk bisa menyapa warga Batulanteh, Syafrudin harus menyewa kendaraan penjelajah berjenis hardtop yang merupakan transportasi andalan untuk kualitas jalan yang buruk. Meski harus melalui puluhan kilometer jalan yang buruk, namun Syafrudin mengakui tantangan ini tidak memberatkan dirinya. Karena, ia juga mendapatkan kebahagiaan bisa bertemu kembali dengan warga Batulanteh yang pernah ia kunjungi beberapa tahun lalu. Hanya saja, Syafrudin khawatir, warga setempat atau orang biasa yang berkepentingan untuk menuju daerah ini akan kesulitan. Apalagi, ada banyak komoditas pertanian dan perkebunan yang tumbuh di kecamatan tersebut. Warga setempat pun, menurutnya punya daya beli yang cukup bagus. Namun, sulitnya transportasi membuat konsumsi mereka terbatas. Sejauh ini, sejumlah fasilitas seperti listrik dan jaringan telekomunikasi memang sudah tersedia. Hanya saja, jaringan internet belum bisa dinikmati masyarakat setempat. “Tapi bagaimanapun, saya bersyukur bisa bertemu dengan kawankawan saya di Batulanteh dan bisa kembali mengantarkan bantuan, kali ini berupa cat dan peralatan mengecat,” ujarnya. Syafrudin mengutarakan, sejauh ini, dirinya sudah mengantarkan langsung bantuan cat di 529 desa di lima kabupaten/kota di Pulau Sumbawa. Tidak ada satupun dari 529 desa itu yang tidak diantarkannya langsung. Seluruh desa/ kelurahan di Kabupaten dan Kota Bima sudah diselesaikannya. Di Dompu, tinggal dua kecamatan yang belum ia salurkan. Dan pekan kemarin, ia menyasar desa-desa di Dompu dan Sumbawa. “Meskipun tidak banyak, tapi saya selalu ingin mengantarkan langsung bantuan tersebut karena merupakan komitmen dan tanggung jawab saya sebagai wakil rakyat,” tegasnya. Sekretaris Desa Baturotok, Zainuddin yang dikonfirmasi wartawan usai penyerahan bantuan cat tersebut mengapresiasi kehadiran Syafrudin yang kedua kalinya ke desa mereka. Sebagai desa terpencil, Zainuddin mengaku belum ada satupun wakil rakyat dari DPR RI yang mengunjungi desa mereka. “Pak Syafrudin sudah dua kali kemari. Sebelumnya, sudah pernah dikunjungi juga waktu tahun berapa itu, membawa kursi,” ujarnya. Menurut Zainuddin, selama di Baturotok, H. M. Syafrudin meluangkan waktu untuk menyapa warga. Kebetulan, di waktu bersamaan ada sejumlah remaja setempat yang tengah bermain bulutangkis. “Lumayan kita bisa bersilaturahmi kayak tahun kemarin itu. Karena satu-satunya anggota DPR RI yang ke Baturotok itu memang Pak Syafrudin,” ujarnya. (r/*)

Dompu (Suara NTB) Krisis air bersih di Dompu tidak saja disebabkan musim kemarau, melainkan juga dipengaruhi kondisi instalasi perpipaan PDAM yang rusak dimakan usia. Mengetahui hal itu, Pemda setempat berencana menanam pipa baru PDAM untuk mempermudah pelayanan ke masyarakat. Bupati Dompu, Drs. H. Bambang M Yasin kepada wartawan menegaskan, akan membangun ulang mulai dari nol pipa PDAM yang kini tidak lagi layak dimanfaatkan, selain karena faktor teknis pemasangan juga usia bahan baku pipanya sudah cukup lama. “Bukan memperbaiki tetapi membangun ulang mulai dari nol pipa-pipa PDAM,” kata dia,

Selasa (14/8). Sebelumnya sumber air khusus untuk wilayah kota berada di Kelurahan Simpasai, namun sekarang posisinya sudah terbalik dimana sumber utamanya diupastkan di DAM Rora. Lantaran penyaluran airnya diawali pipa-pipa kecil maka tekanan air sampai ke daerah sasaran sudah tidak tidak ada,

sebab disambut oleh pipa dalam ukuran besar. “Jadi secara teknis memang sudah tidak layak, kedua secara umur dan jenis pipa sebagian besar bahanya seperti asbes. Mungkin karena sudah terlalu lama edapan lumpur kotoran dan sebagainya sudah cukup padat ya itu mengganggu fungsi,” jelasnya. Rencananya, penanaman

pipa baru tersebut akan dieksekusi 2019 mendatang, sementara tahun ini masih dalam proses Desain Enginering Detail (DED). Menyangkut anggaran Bupati belum berani memastikannya, yang pasti bisa dari Dana Alokasi Khusus (DAK) atau APBD. Dengan bekal hasil DED itu juga nantinya akan diupayakan bantuang anggran dari pihak kementerian. HBY sapaan akrab orang nomor satu di Dompu itu mengatakan, penanaman pipa baru tersebut rencananya akan dilakukan secara bertahap dengan fokus awalnya di

dua kecamatan, yakni Woja dan Dompu. “Pembangunannya bertahap, nanti sumber airnya dari DAM Mila. Kita kan sudah bebaskan lahan di belakang brimob untuk tempat WTP, jadi nanti airnya diolah disana baru didistribusikan dengan sistem baru itu,” ujarnya. Dengan rencananya peremajaan pipan ini, ia berharap persoalan air bersih dapat teratasi dengan baik, dan desain tersebut targetnya hingga 30-40 tahun kedepan masih responsif terhadap pertumbuhan pendudukan dan sebagainya. (jun)

KPH TPMRW Pastikan Tolak Izin Kemitraan So Ati Lembo

(Suara NTB/Uki)

MENINJAU SDN - Wabup Bima, Dahlan M. Noer meninjau langsung KBM di SDN Inpres Oi Niu Desa Panda di luar kelas karena ruangan rusak akibat terkena dampak gempa bumi, Selasa (14/8).

Tak Hanya SDN di Tambora, SDN Oi Niu Juga Rusak karena Gempa Bima (Suara NTB) Dampak gempa bumi yang menguncang Lombok beberapa waktu lalu tidak hanya merusak SDN Tambora di Desa Oi Bura Kecamatan Tambora. Kerusakan serupa juga terjadi pada SDN Inpres Oi Niu Desa Panda Kecamatan Palibelo. Hal itu diketahui saat Wakil Bupati Bima, Drs. Dahlan M. Noer, M.Pd meninjau sekolah yang berada antara perbatasan Kota dan Kabupaten Bima, Selasa (14/8). Saat itu para siswa terlihat sedang mengikuti Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di luar teras. Dahlan mengaku, siswa terpaksa belajar di luar ruang kelas karena ruangan retak dan rusak, bahkan sebagian atapnya nyaris ambruk. Kondisi tersebut karena dampak gempa beberapa waktu lalu. “Gem-

pa Lombok juga dirasakan oleh kita di Bima. menyebabkan kerusakan salahsatunya sekolah ini,” katanya. Berdasarkan hasil tinjauan langsung, diakui Wabup terdapat tiga ruangan yang kondisinya retak dan rusak parah. Antara lain ruang atau gedung perpustakaan, ruang kelas belajar V dan VI. “Untuk sementara saya sarankan agar siswa kelas VI tetap belajar seadanya. Mengingat mereka tidak akan lama lagi menghadapi ujian akhir,” ujarnya. Dahlan mengatakan, kondisi SDN Oi Bura rencananya akan dilakukan peninjauan langsung pada Selasa (14/7) siang. Informasi yang didapat sementara sekolah yang berada di kaki gunung Tambora itu mengalami ambruk pada atap dan tembok bangunan.

“Saya akan cek langsung siang ini karena ada kerusakan akibat gempa. Informasinya masih ada juga sekolah yang rusak pasca gempa dan kita masih lakukan pendataan. Tapi kerusakannya tidak terlalu parah seperti SDN OI Bura dan Inpres Oi Niu,” katanya. Sementara terkait kerusakan dua sekolah tersebut, Dahlan mengaku akan membawa data dan laporan kerusakan langsung ke Pemerintah Pusat melalui Kementrian teknis terkait untuk dilakukan perbaikan secepatnya. “Kita invetarisi dulu kerusakannya kemudian akan kita laporkan ke pusat. Nanti saya sendiri akan membawanya dengan harapan bisa dibantu, karena dampak kerusakannya sangat parah,” pungkasnya. (uki)

Dompu (Suara NTB) Kepala KPH TPMRW Kabupaten Dompu, Syaifullah memastikan, akan menolak permohonan izin kemitraan So Ati Lembo di Desa Mangge Asi oleh warga sekitar. Hal itu menyusul kawasan ini merupakan penyangga lingkungan, terlebih menjadi sumber mata air utama. “Itu kan penyangga di bawahnya ada sawah dan menjadi sumber air, sehingga secara prinsip kami akan tolak permohonan izin kemitraannya,” kata dia kapada Suara NTB di ruang kerjanya. Meski penolakan itu tidak bisa serta merta langsung dikeluarkan sebelum dilakukan verifikasi oleh tim terkait. Namun pada prinsipnya KPH akan tetap menolak dengan alasan lahan tidak baik digarap untuk pertanian. Pun keinginan masyarakat itu, jelas dia, berseberangan dengan tujuan adanya kemitraan yang sebetulnya menekankan pada kawasan hutan yang sudah terlanjur digarap. “Artinya kemitraan ini kita mencoba memperbaiki yang sudah rusak, bukan merusak yang masih bagus. Ini kan masih bagus ndak mungkin kita rusak karena dia penyangga, sumber air dan sawah dibawahnya banyak, jadi lebih banyak masyarakat yang akan dirgikan nanti,” Jelasnya. Diakui, beberapa waktu lalu aktivitas pembukaan lahan dengan menebang pohon-pohon besar di So Ati Lembo terus dilakukan masyarakat, baik dari Desa Oo maupun Mangge Asi. Tetapi tindakan itu tidak sampai meluas lantaran cepat dicegah dan ditindak lanjuti dengan menggelar pertemuan di kantor camat setempat. Dalam pertemuan itu, ungkap Syaifullah, disepakati bahwa masyarakat harus menghentikan sementara aktivitas pembukaan lahan sampai hasil verifikasi para pihak terkait dikeluarkan. “Kesimpulannya menunggu tim verifikasi, tapi kalau ditanya internal KPH-nya kami tetap menolak. Tim verifikasinya gabungan, ada dari KPH, Kementerian, Dishut dan LSM pendamping,” ujarnya. Oknum luar yang sengaja memperkeruh suasana ini diakui ada, terutama dari mereka yang termasuk dalam bursa calon DPRD yang kini sibuk mencari simpati masyarakat. Meski demikian, KPH tidak ingin terlibat melainkan tetap bertindak sebagaimana prosedur yang ada. Kalaupun ditemukan pelanggaran oknum yang bersangkutan tak akan segan-segan ditindak dan diproses hukum. “Prosesnya ya kita tetap melakukan patroli rutin,” pungkasnya. (jun)

Korban Gempa Memprihatinkan (Suara NTB/ula)

UNTUK LEGIUN - Bupati Dompu, H. Bambang M Yasin saat menyerahkan bantuan kepada legiun veteran di Pendopo Bupati Dompu, Selasa (14/8).

Relawan Dompu Dijadikan Rujukan Tangani Korban Gempa Dompu (Suara NTB) Tim relawan Kabupaten Dompu mulai ditarik dari Desa Rempek Kecamatan Gangga Kabupaten Lombok Utara (KLU). Daerah yang ditangani relawan Kabupaten Dompu akan ditangani tim relawan dari OJK NTB. Namun sistem kerja relawan Dompu dijadikan contoh tim Provinsi dalam penanganan korban gempa. Hal itu disampaikan Bupati Dompu, Drs. H. Bambang M. Yasin pada acara ramah tamah Pemda Dompu dengan Legiun Veteran Kabupaten Dompu di Pandopo Bupati, Selasa (14/ 8) kemarin. “Tim kita mulai ditarik. Tim dari OJK yang akan menggantikan tim kita di (Desa Rempek) KLU,” katanya. Dikatakan H. Bambang, apa yang dilakukan tim dari Pemda Dompu dengan mengirim bantuan dan tenaga menjadi acuan bagi tim lain di Lombok. Karena bantuan yang dikirim beserta relawan untuk mengelola bantuan. “Banyak bantuan dari mana – mana dan menjadi masalah di posko induk. Kenapa? Barang yang dirim itu ditempatkan di gudang. Barang yang dikirim harus didistribusikan ke tempat pengungsian korban. BNPB kesulitan melakukan dengan baik, karena keterbatasan,” kata H. Bambang M Yasin. H. Bambang mengaku, apa yang dilakukan dengan mendorong dan mengirimkan bantuan untuk korban gempa Lombok untuk menumbuhkan rasa solidaritas, kepedulian dan keberpihakan terhadap korban. “Kalau ada orang yang lagi sakit, agama kita mengajarkan, untuk kita mendoakan. Kalau ada orang yang sedang ditimpa musibah, kita bantu sepanjang kita bisa bantu,” katanya. Terkait beredarnya berita yang menyudutkan pihak tertentu dalam musibah bencana gempa Lombok dengan menarik keuntungan yang besar, H. Bambang mengingatkan, untuk tidak ikut – ikutan menyebarkannya. Ia khawatir hal itu berdampak pada penjarahan dan perkelahian antar suku. (ula)

Relawan RSUD Gunakan Dalmas ke Posko Pengungsi Dompu (Suara NTB) RSUD Kabupaten Dompu bersama IDI Dompu dan PAPDI NTB juga ikut mengirimkan timnya membantu korban gempa Lombok di Kabupaten Lombok Utara (KLU). Desa Rempek Kecamatan Gangga yang berada di kaki gunung Rinjani bagian utara menjadi lokasi posko penanganan korban bencana oleh Kabupaten Dompu. Peringatan dini tsunami akibat gempa berkekuatan 7 SR pada Minggu (5/8) malam membuat warga Rempek mengungsi di lereng gunung. Sebanyak 20 posko pengungsian warga dari 17 Dusun di Desa Rempek. Hari pertama menjadi relawan di KLU, tim dari RSUD Dompu tidak langsung bergabung tim relawan Kabupaten Dompu di Desa Rempek, tapi diarahkan ke Desa Bentek Kecamatan Gangga karena belum tersentuh bantuan. Dr Wayan Sudiharta, Sp.Pd yang menjadi ketua tim relawan RSUD dan IDI Dompu di Dompu kepada Suara NTB, Senin (13/8) kemarin menceritakan saat menjadi relawan di KLU dan menjadi cerita tersendiri. Daerah yang luluh lanta oleh guncangan gempa itu menyebabkan tidak satupun bangunan utuh dan warga pun trauma. “Di sana (KLU) itu sudah lumpuh. Bangunan tidak ada yang utuh,” kata Sudiharta mengisahkan saat berada di KLU.

(Suara NTB/ist)

MELAYANI - Dr. Wayan Sudiharta, Sp.Pd yang menjadi ketua tim relawan RSUD dan IDI Dompu saat melayani warga korban gempa di KLU. Tim RSUD Dompu menjadi relawan juga dilengkapi mobil ambulans dan membawa serta bahan makanan untuk korban gempa (foto kanan). Sementara di Kecamatan Gangga khususnya Desa Rempek dan Bentek, merupakan daerah berbukit. Jalanannya menanjak, kecil, dan curam. Jauhnya jarak antara posko yang satu dengan yang lainnya, sehingga mengharuskan tenaga medis mengunjungi posko – posko pengungsian di lereng gunung. “Jalanannya curam, licin. Kalau ndak hati – hati, kita bisa jatuh (ke jurang). Makanya, kita naik truk (dalmas) ke posko warga,” ungkapnya. Ia pun mengungkapkan, apresiasi warga, Kepala Desa

dan anggota Dewan terhadap Kabupaten Dompu. Kehadiran tim dari Dompu, lengkap bersama perangkatnya. Sehingga warga sangat terbantukan. Mulai dari dokter spesialis, dokter umum, perawat, bidan, apoteker, tim puskesmasnya dari Dinas Kesehatan, tim dapur umum dari Tagana, tim evakuasi dari Pol PP dan BPBD. “Mereka semua menyampaikan terimakasihnya ke kita,” katanya. Kondisi warga yang baru terkena bencana ini, dikata dr Wayan Sudiharta, diperlukan

bantuan tenaga kesehatan yang berkelanjutan. Karena fasilitas kesehatan, petugasnya ikut menjadi korban gempa dan mengungsi bersama warga. Humas RSUD Dompu, Gunawan, Amd.Pik menambahkan, pihaknya kembali mengirim relawan tahap kedua ke Desa Rempek Kecamatan Gangga, KLU. Tim yang sudah berada di KLU sejak Sabtu tersebut, kini sudah mulai menangani operasi bedah minor untuk membersihkan luka robek. “Karena ada yang sudah berulat lukanya, makanya dilaku-

kan bedah minor,” katanya. Tim relawan kedua ini, lanjut Gunawan, juga hadir bersama tim lengkap. Mulai dari tenaga medis dan dokter, juga hadir membawa serta obat lengkap. Sementara tim pertama sudah kembali. Hari pertama menjadi relawan di KLU, tim dari RSUD Dompu tidak langsung bersama tim Kabupaten Dompu di Desa Rempek. Tapi diarahkan ke Dusun Baturinggit Desa Bentek Kecamatan Gangga yang belum tersentuh bantuan relawan. (ula/*)


SUARA NTB

Rabu, 15 Agustus 2018

Kejari Loteng Dalami Proyek Bantuan Benih Kedelai Praya (Suara NTB) Proyek bantuan benih kedelai tahun 2017 di Kabupaten Lombok Tengah (Loteng) saat ini masih terus didalami Kejaksaan Negeri (Kejari) Loteng. Sejumlah pihaknya yang disinyalir mengetahui proyek tersebut satu demi satu terus diminta keterangan. Disampingi itu, Kejari Loteng pun sudah meminta BPK RI melakukan Penghitungan Kerugian Negara (PKN) dalam proyek senilai Rp 12,6 miliar tersebut. “Masih terus kita dalami,” ujar Kajari Loteng, Eli Rahmawati, S.H.M.H., saat dikonfirmasi Suara NTB, Selasa (14/ 8) kemarin. Kasus tersebut memang menjadi salah satu fokus pihaknya saat ini. Terlebih status kasus tersebut sudah dinaikkan ke tahap penyidikan. Artinya, sudah ada indikasi penyimpangan yang ditemukan dalam proyek tersebut. Tinggal diperkuat dengan alat bukti serta keterangan pendukung. Sehingga indikasi penyimpangannya benar-benar kuat. Salah satu pendukung yakni hasil audit kerugian negaranya dari BPK RI. Apakah ada atau tidak. Kalau hasil audit sudah ada, tinggal pihaknya menetukan pihak mana yang paling bertanggung jawab terhadap proyek tersebut. Itulah yang kemudian ditetapkan sebagai tersangka nantinya. Namun untuk sampai ke sana, masih butuh proses cukup panjang. “Hasil audit dari BPK RI sendiri sejauh ini belum kita terima. Tapi tim audit sudah turun sejak beberapa minggu yang lalu,” imbuhnya. Soal kapan hasil audit akan diterima, ia mengaku belum bisa dipastikan. Karena itu menjadi kewenangan BPK RI sendiri. Yang jelas pihaknya masih menunggu. Sembari itu, pengumpulan alat bukti dan keterangan pendukung terus dilakukan. Proyek bantuan benih kedelai mulai ditelisik Kejari Loteng awal tahun 2018 lalu. Proyek yang dibiayai anggaran pusat tersebut, disinyalir sarat penyimpangan. Ada dugaan berat benih kedelai tersebut kurang dari seharusnya. Tidak hanya itu, benih yang disalurkan juga disinyalir bukan benih kedelai bersertifikat. “Soal indikasi penyimpangan nanti setelah semua jelas, baru akan kita ekspos. Namun untuk saat ini, sementara belum bisa kita ekspos indikasi penyimpangannya dimana saja,” tambah Kasi. Pidsus Kejari Loteng, Hasan Basri, S.H.M.H., sebelumnya. (kir)

Parpol Ambil Bagian Bantu Korban Gempa NTB Mataram (Suara NTB) Partai politik tidak ingin ketinggalan mengambil bagian untuk ikut membantu korban bencana gempa bumi yang terjadi di Provinsi NTB. Mereka langsung turun ke lokasi bencana menemui masyarakat di tenda-tenda pengungsian untuk menyalurkan bantuan. Keterlibatan partai politik ikut menangani korban bencana gempa bumi, masih ada saja oknum yang membocengi agenda kemanusiaan yang dilakukan oleh parpol, mengingat agenda perhelatan politik Pemilu 2019 sebentar lagi akan dimulai. Menanggapi hal itu, Sekretaris DPD I Partai Golkar, Baiq Isvie Rupaeda mengatakan, jikapun ada kelompok-kelompok politik seperti parpol, politisi yang turun terlibat langsung dalam penanganan korban bencana, ia meyakini tidak semata bertujuan untuk kegiatan politik. “Tanpa bermaksud mau campuri urusan masing-masing partai orang. Saya kira sangat wajar kalau parpol sebagai bagian dari masyarakat juga menunjukkan eksistensinya dengan membantu dan peduli kepada korban gempa,” kata Ketua DPRD NTB ini. Isvie sangat yakin untuk kondisi saat ini, mereka turun terlibat membantu masyarakat, bukan untuk kepentingan politik. ‘’Saya kira rill karena empati kemanusiaan,” sambungnya. Dikatakan Isvie, Partai Golkar juga ikut terlibat langsung membantu masyarakat NTB yang menjadi korban gempa, dengan membuat posko tanggap darurat dan menyalurkan bantuan. “Pada prinsifnya ini adalah soal kemanusiaan. Janganlah ada pihak-pihak yang berusaha mencampuri bencana alam ini dengan politik,” tegasnya. Begitu juga dengan parpol lainnya, juga ikut turun membantu masyarakat yang menjadi korban. PDI-P menurun Badan Penanggulangan Bencana (Baguna) beserta relawan Banteng Muda Indonesia (BMI) membuat dapur umum untuk korban gempa. Baguna PDIP juga mendistribusikan bantuan kemanusiaan lainnya seperti selimut, obat-obatan maupun tim dokter dari DPP PDIP. “Semua bantuan tersebut sebagai wujud solidaritas sosial dari PDIP yang ikut merasakan penderitaan para korban gempa,” ujar Ketua Baguna DPD PDI NTB, Ahmad Sukro. PPP juga tak mau kalah, mereka menyasar konstutuennya yang menjadi korban bencana gempa. “Jadi kita pastikan tidak ada konstituen saya yang tidak menerima logistik. Semua harus dipastikan terjangkau walaupun ada pegunungan. Kita hadir di sini untuk membantu masyarakat,” ujar wakil ketua umum DPP PPP, Ermalena kepada Suara NTB. Pantauan di lapangan memperlihatkan bahwa hampir semua partai politik, baik pengurus daerah maupun pusat, hadir di tengah-tengah korban bencana gempa bumi NTB. Mereka datang dengan membawa berbagai macam bantuan-bantuan yang dibutuhkan. (ndi)

Halaman 8

Terdakwa Korupsi Proyek Alat Peraga Dikpora KLU Mulai Diadili Tanjung (Suara NTB) Mantan pejabat Dikpora Kabupaten Lombok Utara, Astari Tapun menghadapi sidang perdana di Pengadilan Tipikor pada Pengadilan Negeri Mataram, Selasa (14/8). Guru SD 3 Selengen, Kayangan itu didakwa korupsi pengadaan alat peraga pusat sumber belajar berbasis IT untuk 33 SD tahun 2014. Kerugian negara yang timbul mencapai Rp787,9 juta. Astari didakwa bersekongkol dengan direktur PT Cahaya Nusa Tenggara, Ni Nengah Sadriati dan Nurmiati, rekanan pemenang tender senilai Rp4,9 miliar. Humas Pengadilan Tipikor pada Pengadilan Negeri Mataram, Fathurrauzi mengatakan, terdakwa menjalani sidang pembacaan surat dakwaan. “Hari ini sidang perdana. Terdakwa mendengarkan surat dakwaan yang dibacakan jaksa penuntut umum,” ujarnya. Jaksa penuntut umum Hademan dalam salinan surat dakwaannya, mendakwa Astari selaku pejabat pembuat komitmen (PPK) dengan tudu-

han mengatur pemenang proyek. Persekongkolannya ketika proyek ditender dan ditawarkan dengan pagu anggaran Rp5,1 miliar. Astari bersama Sadriati kemudian mengatur harga perkiraan sendiri (HPS). Serta harga penawaran yang diserahkan. Proses tender hanya formalitas. Modus tersebut untuk mengurangi dan menghambat, serta meniadakan persaingan yang sehat selama proses tender. Pemenangnya sudah ditentukan terdakwa. Nilai HPS yang disusun terdakwa tidak sesuai ketentuan. Proses tender tidak me-

miliki nilai kepastian dan tidak memiliki nilai kebenaran untuk dipakai Pokja pengadaan barang dan jasa sebagai panduan dalam menetapkan pemenang tender. “Menyebabkan keuntungan tidak wajar yang diperoleh pelaksana. Dalam keadaan demikian terdakwa tetap merealisasikan seluruh pembayaran,” ujarnya. Astari didakwa melanggar pasal 2 ayat 1 juncto pasal 18 ayat 3 dan pasal 3 juncto pasal 18 ayat 3 UU RI No 31/1999 tentang perubahan atas UU RI No 20/2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto

(Suara NTB/ist)

Garuda Indonesia bersama BRI menerbangkan 23 tenaga medis dari IDI untuk membantu korban gempa di Lombok.

Garuda Indonesia dan BRI Terbangkan Tenaga Medis IDI, Bantu Korban Gempa di Lombok Jakarta (Suara NTB) – Maskapai Nasional Garuda Indonesia berkerjasama dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI) menerbangkan sedikitnya 23 tenaga medis yang berasal dari “Ikatan Dokter Indonesia” (IDI) dalam sinergi misi kemanusiaan membantu korban gempa di Lombok. Melalui sinergi misi kemanusiaan ini, Garuda Indonesia yang didukung penuh oleh BRI akan menerbangkan dokter dan tenaga ahli medis IDI untuk menjadi relawan dalam membantu korban gempa di Lombok, sekaligus membawa kebutuhan logistik obat-obatan bagi sejumlah posko pengungsi di Lombok. Direktur Niaga Domestik Garuda Indonesia Nina Sulistyowati mengungkapkan, “Sinergi BUMN dalam misi kemanusiaan bersama BRI dan IDI ini kami harapkan dapat memberikan kontribusi terhadap upaya seluruh pihak dalam meringankan kondisi yang saat ini dialami oleh para pengungsi, khususnya terkait kebutuhan tenaga medis dan obat-obatan di sejumlah posko pengungsian di Lombok”. Nina juga menambahkan, “Pada kesempatan ini, kami juga berterimakasih terhadap BRI yang telah mempercayakan Garuda Indonesia dalam bersinergi sebagai penyedia jasa transportasi udara untuk menerbangkan rekan-rekan tenaga medis IDI ke Lombok”. “Melalui sinergi BUMN ini,

masyarakat juga diajak berkontribusi langsung dalam membantu korban gempa dengan menerbangkan tenaga medis IDI ke Lombok melalui dukungan pembelian tiket Garuda Indonesia. Setiap transaksi pembelian tiket Garuda Indonesia dengan kartu kredit BRI, akan didonasikan sebesar IDR 1 juta utk memberangkatkan tenaga medis ke Lombok”, jelas Nina. Lebih lanjut Nina mengungkapkan, “Selain menerbangkan tenaga medis, melalui lini layanan kargo udara, Garuda Indonesia juga turut mendistribusikan bantuan logistic obat-obatkan ke sejumlah posko pengungsian di Lombok bersama pemangku kepentingan terkait”. Adapun misi kemanusiaan melalui dukungan tenaga medis yang dikirimkan ke Lombok tersebut juga mendapatkan dukungan penuh dari Kementerian Pariwisata RI. “Diterbangkannya relawan tenaga medis ke Lombok tersebut merupakan langkah awal sinergi seluruh pemangku kepentingan dalam memastikan Lombok tetap menjadi tujuan wisata yang aman dan nyaman”, jelas Direktur Niaga Domestik Garuda Indonesia Nina Sulistyowati. Sementara itu, Direktur Konsumen BRI Handayani menambahkan “Kegiatan ini juga merupakan inisiatif yang bisa mempercepat pemulihan industri pariwisata di Lombok

yangg merupakan salah satu 10 destinasi utama pariwisata nasional”, jelasnya. Handayani mengungkapkan sinergi ini merupakan wujud nyata BUMN Hadir Untuk Negeri dalam bidang kemanusiaan. “BRI Group sendiri secara bertahap telah menyalurkan bantuan langsung berupa sembako, obat obatan gratis, dapur umum, tenda darurat serta air bersih kepada korban gempa Lombok,” imbuhnya. Lebih lanjut, sejalan dengan peningkatan pengiriman barang bantuan kargo menuju Lombok, Garuda Indonesia juga menyediakan potongan harga sebesar 50 persen untuk pengiriman barang bantuan bencana alam di Lombok tersebut. Informasi lebih lanjut mengenai potongan harga tersebut dapat menghubungi call center Garuda Indonesia Cargo di 021-2351-9090 atau di 0804 1 909090. Adapun penawaran khusus tersebut berlangsung hingga 20 Agustus 2018 mendatang. Untuk informasi lebih lanjut mengenai program tersebut, masyarakat dapat menghubungi Call Center Garuda Indonesia (24 jam) di nomor 021-2351 9999 dan 0804 1 807 807. www.garuda-indonesia.com dan Twitter @IndonesiaGaruda maupun call center BRI 24 jam di nomor 14017. Informasi Lebih Lanjut : corpcomm@garudai n d o n e s i a . c o m , humas@bri.co.id. (*)

klame justru mengalami peningkatan. ‘’Pajak hotel dan pajak restoran mengalami stagnan,’’ sebutnya. Seperti diketahui, KUA-PPAS dibuat sebelum adanya kejadian gempa bumi. Sehingga diperlukan adanya penyesuaian-penyesuaian. ‘’Apalah artinya kita menlakukan inovasi kalau tidak berdampak signifikan terhadap pendapatan daerah,’’ pungkasnya dalam rapat yang dipimpin oleh Ketua DPRD dan dua Wakil Ketua DPRD Kota Mataram. (fit)

RAPAT Suasana rapat Banggar DPRD Kota Mataram di luar Gedung DPRD Kota Mataram kemarin

(Suara NTB/fit)

Mataram ini. Zaini menyayangkan di akhir masa kepemimpinan walikota dan wakil walikota justru mengalami penurunan. Zaini tidak memungkiri bahwa PAD Kota Mataram untuk tahun anggaran 2018 ini mengalami peningkatan. Hanya saja, yang mengalami peningkatan ini adalah program nihil inovasi. ‘’Kami sampaikan kemarin pada rapat gabungan komisi bahwa ada beberapa inovasi dari BKD (Badan Keuangan Daerah). Salah satunya memasang tapping box di beberapa tempat. Termasuk pajak parkir dan pajak restoran. Justru ini yang stagnan, tidak mengalami peningkatan,’’ sesalnya. Sementara PPJ, pajak re-

pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP. Fathurrauzi mengatakan, sidang ditunda untuk dilanjutkan lagi Selasa pekan depan. Majelis hakim yang diketuai Suradi memberi kesempatan terdakwa untuk didampingi penasihat hukumnya. “Tadi kan tanpa penasihat

hukum. Dia sudah ada tapi belum lengkap surat kuasanya,” ujarnya. Setelah didampingi penasihat hukum, nantinya terdakwa akan diberi opsi untuk mengajukan eksepsi. Atau sidang dilanjutkan ke pemeriksaan saksi. (why)

PKS NTB Tempuh Jalur Politik Perjuangkan Status Bencana Nasional

DPRD Kota Mataram Usulkan Kenaikan PAD 10 Persen Mataram (Suara NTB) – Badan Anggaran DPRD Kota Mataram sepakati mengusulkan kenaikan PAD Kota Mataram pada APBD tahun anggaran 2019 sebesar 10 persen. ‘’Kita sepakati saja dulu kenaikannya 10 persen. Nanti Sekda yang atur di mana kenaikannya itu,’’ ujar anggota banggar DPRD Kota matara, Drs. HM. Husni Thamrin, MPd dalam rapat Banggar, Selasa (14/8). Anggota Banggar lainnya, Drs. HM Zaini menyoroti pendapatan daerah untuk tahun anggaran 2019 yang cenderung mengalami penurunan. ‘’Tentu kita ingin mengetahui dari skala-skala komulatif penurunan pendapatan daerah itu,’’ demikian Ketua Komisi II DPRD Kota

(Suara NTB/ist)

SIDANG PERDANA - Terdakwa korupsi pengadaan alat peraga berbasis IT Dikpora KLU tahun 2014, Astari Tapun (kanan) menghadapi sidang perdana di Pengadilan Tipikor pada Pengadilan Negeri Mataram, Selasa (14/8).

Mataram (Suara NTB) PKS NTB melalui fraksinya di DPRD menempuh jalur politik untuk memperjuangkan gempa bumi NTB menjadi bencana nasional. Johan Rosihan selaku ketua fraksi telah menyampaikan hal tersebut ke Fraksi PKS di DPR RI. Diharapkan lewat DPR bisa mendesak pemerintah untuk mengambil alih penanganan bencana gempa bumi di NTB, mengingat kerusakan yang diakibatkan cukup parah dan tak akan mampu ditangani sendiri oleh daerah. Ketua Fraksi PKS DPR RI Jazuli Juwaini di Mataram, membenarkan bahwa pihaknya telah menerima masukan tersebut dari fraksi di NTB. Pihaknya akan langsung membahas dan memformulasikan bersama di DPR sebagai bahan dan masukan bagi Kementerian terkait agar proses rehabilitasi dan rekonstruksi berjalan dengan baik dan maksimal. “Kita akan menguatkan aspirasi dan harapan masyarakat serta Pemda akan kami sampaikan langsung kepada Pemerintah sesuai kewenangan yang kami miliki dan sebagai upaya untuk mendorong kinerja tanggap darurat, rehabilitasi dan rekonstruksi berjalan efektif. Ini yang terpenting,” katanya. Juwaini juga berharap agar pemerintah daerah NTB tegas dan tidak ragu-ragu untuk mengusulkan secara resmi kepada pemerintah pusat status bencana nasional. Karena hal itu untuk kepentingan masyarakat yang menjadi korban agar lebih cepat ditangani proses rekonstruksi dan rehabilitasinya. “Kita juga berharap agar Pe-

merintah Daerah tidak ragu atau gengsi mengusulkan bencana nasional. Yang terpenting, dengan status tersebut upaya penyelamatan korban, rehabilitasi dan rekonstruksi dapat berlangsung baik dan cepat dengan dukungan optimal dari Pemerintah Pusat,” katanya. Kedatangan fraksi PKS DPR RI tersebut ke NTB untuk turun ke lokasi bencana di beberapa daerah di NTB, sambil memberikan bantuan. “Hari ini Fraksi PKS DPR menyerahkan bantuan untuk korban gempa NTB antara lain berupa 20 tenda, paket sembako dan perlengkapan mandi dan lainlain,” katanya. Pada kesempatan itu, ia juga mengapresiasi upaya penanganan tanggap darurat gempa yang telah dilakukan oleh Pemda, Pemerintah Pusat, para relawan dan donatur yang sampai saat ini bantuannya terus mengalir ke NTB. Meski demikian, ia mendesak Pemerintah agar dalam mengkoordinasikan bantuan dilakukan secara merata dan menyeluruh. “Saya didampingi oleh Ketua Fraksi PKS DPRD Provinsi NTB Bapak Johan Rosihan selain untuk menyerahkan bantuan, juga untuk melihat langsung kondisi korban, penampungan pengungsi dan penanganan korban gempa secara umum oleh Pemerintah maupun Pemda. Kita juga ingin mendengar langsung aspirasi dan harapan masyarakat termasuk Pemda terhadap proses tanggap darurat, rehabilitasi dan rekonstruksi,” pungkasnya. (ndi)

Polisi Masih Kesulitan Ungkap Penyebab Kebakaran Pasar Renteng Praya (Suara NTB) Jajaran Polres Lombok Tengah (Loteng) sampai saat ini terus berupaya keras untuk mengungkap penyebab kebakaran pasar Renteng Praya. Tim laboratorium forensik Polda Bali pun sudah diterjunkan. Namun sampai saat ini, aparat kepolisian masih kesulitan mengungkap penyebab kebakaran yang menghanguskan ratusan kios serta lapak milik pedagang tersebut. “Hasil dari tim Labfor Polda Bali belum kita terima. Sehingga sampai saat ini, penyebab kebakaran pasar Renteng belum bisa disimpulkan,” ungkap Kasat Reskrim Polres Loteng, AKP Rafles Girsang, SIK., Selasa (14/8) kemarin. Ia menjelaskan, tim labfor Polda Bali sendiri sudah selesai melakukan penyelidikan dan pengumpulkan bahan keterangan di lokasi kejadian. Hasilnya pun sudah di bawah ke labfor Polda Bali. Untuk diteliti lebih lanjut. Sebelum tim menyimpulkan hasil penyelidikannya. “Nanti kalau tim labfor Polda Bali sudah selesai melakukan penyelidikan, baru bisa kita simpulkan penyebab kebakaran pasar Renteng,” ujarnya. Menurut Rafles, tim Labfor biasanya membutuhkan waktu selama seminggu untuk menguji semua alat bukti yang ada. Sebelum kemudian menyimpulkan penyebab kebakaran hebat tersebut. Artinya, paling tidak diharapkan, pekan depan hasil tim labfor sudah bisa diketahui. Baru setelah itu, pihaknya bisa mengambil kesimpulan

soal penyebab kebakaran pasar Renteng tersebut. “Sebelum ada hasil labfor kita belum bisa ambil kesimpulan,” tegasnya. Pihaknya pun, tidak berani berandai-andai soal penyebab kebakaran tersebut. lebih baik menunggu hasil labfor. Baru mengambil kesimpulan. Sehingga pihaknya tidak salah dalam membuat kesimpulan. Disinggung penyelidikan yang dilakukan pihaknya, Rafles mengaku tetap dilakukan. sejauh ini, pihaknyan sudah meminta keterangan sebanyak 9 orang saksi. Mulai dari pedagang sampai penjaga pasar. Untuk mengungkap apakah ada unsur tindak pidananya dalam musibah tersebut. Sebelumnya diberikankan pada Senin (6/8) malam kemarin, kebakaran hebat menghanguskan ratusan kios serta lapak pedagang di pasar Renteng. Akibatnya, para pegadang saat ini banyak yang belum bisa berjualan kembali. Lantaran lokasi tempatnya berjualan sudah ludes terbakar. Dalam kebakaran yang dugaan awal disebabkan konsleting listrik tersebut, kerugian ditaksir mencapai lebih dari Rp10 miliar. Pemkab Loteng pun kin harus bekerja keras untuk bisa membangun kembali pasar yang sudah ditempati sejak awal tahun 2000-an tersebut. “Total jika melihat DED pasar Renteng yang lama, dibutuhkan anggaran tidak kurang dari Rp35 miliar untuk membangun kembali pasar tersebut,” ungkap Sekda Loteng, H.M. Nursiah, S.Sos., M.Si. (kir)


SUARA NTB

SUARA NTB Rabu, 15 Agustus 2018

Halaman 9

Takut Gempa Susulan

Ruang Kerja Wagub ’’Disegel’’

Mataram (Suara NTB) – Trauma terjadi gempa susulan masih menghantui warga Kota Mataram. Termasuk, aktivitas di pusat pemerintahan di daerah ini. Sejumlah ruang kerja di lingkup Sekretariat Daerah (Setda) NTB yang merupakan Kantor Gubernur NTB rusak dan tidak bisa dipergunakan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Bahkan, akses menuju ruang kerja Wakil Gubernur (Wagub) NTB H. Muh. Amin, SH., MSi., disegel. Dari tiga jalur masuk menuju ruang kerja wagub, hanya satu ruangan yang direkomendasikan, yakni di jalur timur. Sementara dari arah barat dan utara dipasang garis larangan oleh staf dari Biro Umum Setda NTB. Itu artinya, staf atau tamu yang akan menuju ruang wagub tidak boleh melintas, karena dikhawatirkan tertimpa material. ‘’Di bagian barat di bagian atasnya mau runtuh. Makanya, kami pasang ini,’’ ujar Samsul Hadi

dari Biro Umum Setda NTB. Selain di dekat ruang kerja wagub, beberapa ruangan di tiga gedung utama di lingkup Setda NTB banyak rusak, khususnya di lantai 3 dan 4. Akibatnya, sejumlah biro yang sebelumnya berkantor di lantai 3 memilih menggelar lesehan di tempat parkir. Seperti Biro Hukum Setda NTB, Biro Administrasi Perekonomian Setda NTB memilih menyelesaikan tugas di tempat parkir secara lesehan. Sementara biro yang ber-

kantor di lantai dasar, seperti Biro Humas dan Protokol dan Biro Umum masih tetap di lokasi semula. Meski demikian, kewaspadaan tetap jadi prioritas aparatur, karena khawatir terjadi gempa susulan. Kepala Biro Hukum Setda NTB Ruslan Abdulgani, SH, MH., yang ditemui di lokasi kerja baru mengungkapkan, jika dampak gempa ini sangat berpengaruh terhadap kinerja staf di Biro Hukum. Bahkan, saat gempa dengan kekuatan 6,2 Skala Richter,

Kamis (9/8) pekan lalu menimbulkan trauma pada stafnya yang saat itu sedang bekerja. Saat gempa berlangsung, ujarnya, dirinya juga sedang berada di lantai 3, sehingga turut merasakan guncangan gempa. Meski ada beberapa material yang jatuh saat itu tidak menyebabkan adanya korban. ‘’Saya kebetulan sendiri di ruangan. Saya merasakan betul guncangan gempa itu. Staf saya bahkan sampai menangis,’’ ujarnya. Meski demikian, pihaknya tetap profesional dalam bekerja, karena banyak yang harus diselesaikan, seperti surat keputusan (SK) dan laporan lain. Pada bagian lain, dirinya mengharapkan agar tidak ada lagi gempa susulan, sehingga pelayanan pada masyarakat cepat tuntas. (ham)

(Suara NTB/ham)

SEGEL - Akses menuju ruang Wagub NTB ‘’disegel’’ karena terdapat kerusakan akibat gempa dan membahayakan orang yang berada di bawahnya.

KLU Membangun dari Nol Lagi Tanjung (Suara NTB) – Dampak gempa Lombok 7 SR melumpuhkan hampir 90 persen Lombok Utara. Mulai dari infrastruktur dasar, aset pemerintah, dan aset pribadi masyarakat. Padahal KLU baru dua bulan lalu merayakan satu dasawarsa tahun pendiriannya. Kini, Lombok Utara harus membangun lagi semuanya dari nol. Wakil Bupati Lombok Utara, Sarifudin mengatakan pemerintah Kabupaten Lombok Utara angkat tangan untuk membangun kembali kerusakan yang ditimbulkan gempa Minggu (5/8) lalu. “Kami harus membangun dari nol lagi. Kantor pemerintahan, infrastruktur, belum lagi pusat pendidikan, tempat ibadah ini harus dikembalikan. Recovery butuh biaya besar,” ujarnya ditemui Suara NTB, Senin (13/8) petang di sela mendampingi Presiden RI Joko Widodo di Tanjung, Lombok Utara. Sarifudin menjelaskan, program pembangunan yang dianggarkan di tahun 2018 ini terganggu. Menurutnya, perencanaan pembangunan perlu dirombak. Tidak bisa menggunakan pijakan sebelumnya. “Kalau kita lanjutkan program, lalu bagaimana kebutuhan mendesak masyarakat. Maka program selanjutnya yang perlu segera diperbaiki, penerangan, air bersih, infrastruktur,” terangnya. BNPB menghitung kerugian sementara yang diderita KLU sebesar Rp2 triliun. Hampir dua kali lipat dari postur APBD KLU 2018 yang sebesar Rp958 miliar. “Kami harus ganti pakai apa, pemerintah provinsi dan pemerintah pusat harus sinergi di situ. Ini jangan dilihat dari satu sisi pariwisata. Memang itu dampaknya. Tapi kerugian jiwa dan material KLU jangan ditinggalkan,” kata Sarifudin. Dia sebagai pimpinan daerah Lombok Utara menyatakan tidak setuju jika pariwisata menjadi alasan tidak dinaikkannya status penanganan bencana gempa Lombok ke bencana nasional. “APBD kami kecil. Jujur saja kalau hanya persoalan pariwisata kemudian dibentengi keputusan yang salah ini tentu sangat m e r u g i k a n masyarakat. Untuk memulihkan pariwisata itu sangat cepat, tentunya mereka juga akan memberikan sumbangsih saya kira ini tidak perlu dikhawatirkan,” paparnya. (why)

Sarifudin

(Suara NTB/her)

ROBOH - Rumah warga Desa Guntur Macan yang roboh akibat gempa

Nestapa Korban Gempa

Rumah dari Hasil Jadi TKI Belasan Tahun Hancur Seketika KISAH pilu dialami korban gempa yang kehilangan tempat tinggal. Padahal mereka butuh waktu puluhan tahun mengumpulkan uang untuk bisa membangun rumah. Itupun mereka harus pergi merantau jadi TKI baru bisa mengumpulkan uang untuk membangun rumah. Namun dalam

sekejap, rumah yang mereka bangun itu ambruk akibat guncangan gempa yang terjadi beberapa hari lalu. Kini mereka hanya berharap bantuan Pemda untuk bisa membangun kembali rumah mereka. Hal ini dirasakan oleh hampir sebagian besar warga Desa Guntur Macan. Warga setem-

pat rata-rata pergi menjadi TKI ke Malaysia dan Arab Saudi. Warga terpaksa pergi ke luar negeri lantaran tak ada lapangan pekerjaan di wilayahnya. Seperti dialami H. Multazam salah seorang korban gempa yang ditemui di lokasi pengungsian, ia pergi menjadi TKI ke Malaysia dan Arab Saudi belasan tahun. Ketika ia pergi ke Arab Saudi barulah bisa membangun rumah. Itupun ia pergi merantau tidak sendiri namun bersama anak dan istrinya. Bahkan Saat ini isterinya masih berada di Arab Saudi. “Belasan tahun saya kumpul uang baru bisa bangun rumah tapi dalam beberapa detik saja hancur akibat gempa, kami berharap bantuan pemerintah,” tuturnya. Ia baru kembali ke kampung halaman membangun rumah tahun 2013. Sekembali dari luar negeri, ia hanya bekerja sebagai PKL dengan peng-

hasilan Rp 300 ribu per bulan. Itupun habis untuk makan, dan keperluan lain. Jika ia menghitung, dengan kondisi ekonomi saat ini kemungkinan butuh waktu 4-5 tahun baru bisa bangun rumah. Karena itulah ia sangat berharap bantuan pemerintah untuk membangun kembali rumahnya. Tidak saja dirinya, namun hampir semua warga setempat juga rumahnya hancur. Tak bisa diperbaiki. Kondisi ini menyebabkan sebagian besar warga tidak berani tinggal di rumah. Hal senada disampaikan warga lainnya. Mereka memiliki profesi bervariasi. Ada yang menjadi buruh, petani dan tukang ojek. Rata-rata memiliki penghasilan Rp 500 ribu per bulan. Penghasilan ini dipakai untuk keperluan sehari-hari. Bagi yang tak punya, ada sisa uang yang bisa disimpan namun bagi yang

punya anak justru penghasilan itu tak mencukupi untuk sehari-hari. “Dapur kami harus tetap ngepul, sehingga penghasilan kami hanya bisa sekedar untuk sambung hidup,” jelas warga lain. Sementara itu Kepala Desa Guntur Macan, H. Murni mengaku banyak warganya menjadi TKI ke luar negeri. “Iya memang banyak warga kami jadi TKI ke luar negeri, itu untuk bisa sekedar bangun rumah,” akunya. Lebih jauh dikatakan, hampir 85 persen atau 600 rumah warga di desanya rusak berat. Penduduk yang terdampak hampir semua mencapai 2.000 ribu jiwa. Untuk perbaikan rumah warga, ia sangat berharap diprioritaskan juga oleh pemerintah pusat dalam hal ini Presiden yang saat ini turun ke KLU. Saat ini warganya sangat butuh bantuan logistik karena sejauh ini masih minim. (her)

(Suara NTB/dok)

Menteri BUMN Resmikan BTS Site USO Narmada Pastikan Tak Naikkan Telkomsel BAKTI di Desa Oebela NTT Harga Jual Air Kemasan

Produksi Terbatas

Mataram (Suara NTB) – Manajemen PT. Narmada Awet Muda memastikan perusahaan tak menaikkan serupiahpun harga dagang air mineral dalam kemasan, meski produksi terbatas akibat pengaruh gempa bumi. “Kami tidak ada menaikkan sama sekali. Kalau ada yang menaikkan harga di pedagangpedagang, itu di luar kewenangan. Kami tidak bisa intervensi,” kata Donna Butar-Butar, Direktur PT. Distribusi Air Narmada di kantornya, Senin (13/8) kemarin. Seperti diketahui, pascagempa berturut-turut dimulai pada 29 Juli 2018 lalu, kebutuhan air dalam kemasan melonjak dari keadaan biasanya. Dampak gempa cukup parah di Kabupaten Lombok Timur, Lombok Barat, Lombok Tengah dan terparah di Lombok Utara setelah gempa susulan 7 skala richter mengguncang Lombok pada 5 Agustus 2018. Air bersih menjadi kebutuhan paling tinggi permintaannya. Produsen air kemasan dalam daerah angkat tangan mengatasi permintaan tersebut. Demikian juga pasokan air mineral dari luar daerah, pun belum menutupi kebutuhan para korban di wilayah-wilayah terparah terdampak gempa. Tingginya permintaan air kemasan ini sejalan dengan ting-

ginya permintaan logistik. Disatu sisi, akibat gempa, perusahaan produsen air mineral dalam kemasan dalam daerah sontak berhenti beraktivitas. Persoalan utamanya, sumber air di perut bumi yang selama ini dimanfaatkan mengalami penurunan kualitas. “Air yang kita gunakan murni air di urat bumi yang sumbernya langsung dari Gunung Rinjani. Ketika terjadi gempa, air yang didapat keruh. Bisa saja diproduksi, tapi tidak sesuai standar kualitas kami. Itu tidak kami inginkan,” jelas Donna. Gempa awal 6,4 skala richter yang pusatnya di Sambelia, Lombok Timur juga seketika mempengaruhi kualitas air. Produksi dilakukan tiga hari setelahnya. Lalu menyusul gempa 7 skala richter pada 5 Agustus, dan terakhir 6,2 skala richter. Belum terhitung gempa susulan ratusan kali yang dicatat BMKG. Rentetan bencana ini nyaris melumpuhkan aktifitas produksi air mineral dalam kemasan. “Mulai kemarin kami sudah berusaha produksi, tadi (siang kemarin) terjadi gempa (4,2 skala richter). Saya belum bisa memastikan apakah produksi tetap jalan. Karena air yang diambil dari kedalaman ratusan meter pastinya keruh,” ujarnya. Tidak hanya perusahaan

produsen air mineral dalam kemasan yang merasakan pengaruh ini, air PDAMpun mengalami penurunan kualitas. Bahkan PDAM sempat memberikan peringatakan tidak mengkonsumsi sementara air dari pipa PDAM, sampai kualitasnya benar-benar kembali normal. Akibatnya, kegiatan dapur yang selama ini di topang oleh air PDAM, beralih menggunakan air mineral (galon). Sementara PT. Narmada saat ini hanya memproduksi terbatas air dalam kemasan gelasan. “Galon dan botolan sementara tidak di produksi. Produksi air gelasanpun terbatas. Tak sampai sepuluh persen kami penuhi pasar kami sementara ini,” jelas Donna. PT. Narmada sedang mengupayakan produksi tetap dilakukan. Donna mengatakan, perusahaan sedang mengupayakan saringan (filter) berlapis agar perusahaan tetap melakukan produksi, sesuai standar kualitasnya selama ini. “Sampai kapan produksi seperti ini, kami juga tidak bisa memastikannya. Karena itu, kami sementara ini memprioritaskan penjualan air gelasan untuk yang membutuhkannya bagi korban gempa. Kios-kios belum bisa kami penuhi,” demikian Donna. (bul)

Mataram (Suara NTB) Dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73, Senin (13/8) Menteri BUMN Republik Indonesia, Rini Soemarno, bersama dengan BAKTI/KOMINFO, PT. Telkomsel, PT. LEN Industri dan PT. AJN Solusindo meresmikan BTS USO di Desa Oebela, Kabupaten Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur (NTT). BTS Site USO Telkomsel tersebut dimaksudkan untuk membuka layanan telekomunikasi selular yang meliputi wilayah blankspot 3T (Tertinggal, Terluar dan Terdepan). Dalam tahap pembangunannya mulai bulan Agustus hingga Oktober 2018, Telkomsel akan mendukung program BAKTI dengan membangun 108 titik lokasi BTS USO baru diseluruh wilayah Indonesia, di mana 5 (lima) BTS di antaranya berada di Pulau Rote, yaitu Desa Oebela, Desa Helebeik, Desa Suebela, Desa Mukekuku dan Desa Lenupetu. VP Network Deployment and Services Telkomsel, Agus Witjaksono dalam keterangan resmi kepada media ini mengungkapkan, kehadiran jaringan telekomunikasi hingga wilayah perbatasan negara

merupakan wujud nyata Telkomsel dalam melayani masyarakat Indonesia tanpa memandang lokasi maupun motivasi bisnis semata. Hal tersebut sejalan dengan komitmen Telkomsel sebagai operator selular terbesar di Negara Indonesia yang selalu berupaya agar tak ada lagi wilayah Indonesia yang terisolir, sehingga Negara Kesatuan Republik Indonesia benar-benar terajut indah dengan adanya jaringan komunikasi. Dengan beroperasinya jaringan Telkomsel di Pulau Rote, akan semakin memperkuat dan memperluas layanan telekomunikasi selular di wilayah perbatasan negara. Di mana Pulau Rote merupakan salah satu pulau terluar di Indonesia yang berbatasan langsung dengan Negara Australia. Adapun total BTS yang tersebar di Pulau Rote sejumlah 40 BTS dan 33% di antaranya merupakan BTS 4G. “Kehadiran layanan Telkomsel hingga pelosok di wilayah perbatasan negara tersebut tentunya semakin memperkokoh terpeliharanya Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sebagai negara kepulauan,” kata Agus Witjaksono. Pembangunan infrastruktur

(Suara NTB/bul)

PERESMIAN - Peresmian BTS USO di Desa Oebela, Kabupaten Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur telekomunikasi di pulau terluar maupun perbatasan negara merupakan bentuk dukungan Telkomsel dalam memelihara keutuhan NKRI, di mana hadirnya sarana telekomunikasi dapat meningkatkan ketahanan nasional sekaligus mempersatukan Bangsa Indonesia yang tersebar hingga ke pelosok Tanah Air. Selain itu, hadirnya layanan Telkomsel secara nyata juga menjadi penunjang per-

cepatan pertumbuhan perekonomian dan kemasyarakatan sekaligus mampu menjadi katalisator dalam mempromosikan potensi daerah dan memberi manfaat bagi daya tarik investasi, peluang usaha, bahkan lapangan kerja baru. Terlebih lagi mengingat posisi penting wilayahwilayah perbatasan yang secara geopolitik sangat strategis dalam menjaga keutuhan negara. (bul)


SUARA NTB Rabu, 15 Agustus 2018

PENDIDIKAN

Halaman 10

Sekolah Darurat Jadi Prioritas PASCAGEMPA bumi yang mengguncang Pulau Lombok, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) telah mengaktifkan POS Pendidikan dan melakukan upaya tanggap darurat bidang pendidikan. Penilaian kerusakan, pemenuhan sekolah darurat, penanganan psikosial anak, dan pendistribusian bantuan belajar jadi prioritas upaya tanggap darurat bidang pendidikan. Kepala Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) NTB, Minhajul Ngabidin, S.Pd., M.Si., kepada Suara NTB, pada Selasa (14/8) (Suara NTB/ist) mengatakan, pihaknya Minhajul Ngabidin melakukan upaya tanggap darurat bidang pendidikan, yaitu melakukan penilaian dampak kerusakan, kerugian, gangguan akses dan gangguan fungsi layanan pendidikan. Pak Min, sapannya menjelaskan, dilakukan juga pengkajian dan pemenuhan kebutuhan sekolah darurat. Sebanyak 22 tenda sudah terpasang di Lombok Utara dan Lombok Timur. 36 tenda sudah di NTB tinggal dipasang dan 8 sedang didistribusi dari Jakarta. “Total sudah ada 61 tenda diturunkan ke lapangan untuk sekolah darurat,” jelasnya. Selain itu dilakukan juga penanganan psikososial anak dan kampanye kembali belajar di sekolah darurat. Pendistribusian bantuan belajar siswa juga dilakukan pihaknya. Kemdikbud sudah menurunkan Tim dari Direktorat Pembinaan PKLK, DitDit PG Dikmen&PK, Tim PAUD Dikmas, Dit. PSD, DIT. PSMA, Pustekkom dan berkordinasi dengan Dinas Pendidikan Provinsi NTB, Lombok Timur, Lombok Utara, Lombok Tengah, Kota Mataram dan LPMP NTB untuk pendataan dan mobilisasi bantuan, tenda kelas darurat dari LPMP provinsi lain. “Kebutuhan mendesak adalah dukungan psikososial, pendirian tenda kelas darurat, perlengkapan belajar siswa dan bantuan layanan dasar,” jelasnya. Pos Pendidikan juga dibangun untuk pendataan dan penanganan satu pintu. Pos pendidikan yang berlokasi di SDN 2 Obel-Obel untuk melakukan pendataan dampak gempa bidang Pendidikan yang meliputi kerusakan sarana dan prasarana sekolah, guru dan siswa terdampak, dan kebutuhan penyelenggaraan sekolah darurat. Selain itu, untuk koordinasi penyelenggaraan sekolah darurat, meliputi pemenuhan kebutuhan tenda pendidikan, pemenuhan kebutuhan perlengkapan pembelajaran siswa, peningkatan partisipasi siswa ke sekolah, pemenuhan kegiatan dukungan psikososial. “Juga untuk pengelolaan informasi berupa pendistribusian data dan informas kemajuan tanggap darurat pendidikan. Dan koordinasi dengan posko utama agar data tanggap darurat pendidikan masuk dalam data yang dikeluarkan posko utama,” ujar Pak Min. (ron)

(Suara NTB/ist)

DOA BERSAMA - Siswa bersama kepala sekolah dan guru MAN 2 Mataram mengisi kegiatan selama sepekan ini dengan doa bersama.

Selama Sepekan, MAN 1 Mataram Fokus Gelar ’’Trauma Healing’’ Mataram (Suara NTB) MAN 2 Mataram menjadwalkan kegiatan di sekolah selama pekan ini difokuskan pada kegiatan trauma healing. Kegiatan belajar mengajar baru akan dilakukan pada Senin pekan depan. Wakil Kepala MAN 2 Mataram, Sumber Hadi, Selasa (14/8) mengatakan, pembelajaran akan dilaksanakan Senin pekan depan. Hal itu dilakukan karena kondisi ruang kelas masih belum siap digunakan karena terdampak

bencana gempa bumi. “Pembelajaran di kelas belum bisa karena kondisi kelas,” ujarnya. Kegiatan sekolah selama sepekan ini akan diisi dengan kegiatan trauma healing. Kegiatan itu antara lain berupa yasinan, zikir, dan doa seperti yang dilak-

Dikbud NTB Siapkan Dapur Umum Bantu Korban Bencana Mataram (Suara NTB) – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) NTB turut membantu korban bencana dengan membuka dapur umum yang ditempatkan di Taman Budaya. SMK Negeri yang memiliki program keahlian tata boga diikutsertakan di dapur umum itu. Kepala UPTD Layanan Pendidikan Menengah dan Pendidikan Khusus-Pendidikan Layanan Khusus (PK-PLK) Lombok Barat (Lobar)-Mataram, H. Abdurrosyidin R., mengatakan, dapur umum yang dibuka Dikbud NTB baru terlaksana Senin (13/8) lalu. Ia menargetkan setiap harinya diusahakan 1.000 makanan siap saji. “Setiap harinya kita usahakan seribu makanan siap saji,” katanya. Ia mengatakan, pihak Dikbud NTB melibatkan siswa dari program boga untuk membantu di dapur umum. Mereka antara lain dari SMKN 4 Mataram dan SMKN 1 Batulayar. Makanan siap saji yang dihasilkan dari dapur umum akan disalurkan

(Suara NTB/ron)

DAPUR UMUM - Sejumlah siswa ikut membantu memasak di Dapur Umum Dinas Dikbud NTB. Ditargetkan setiap harinya seribu nasi bungkus disalurkan ke korban bencana gempa bumi. bagi masyarakat di Lombok Barat (Lobar), seperti di Gunungsari, Lingsar, dan daerah terdampak lainnya. “Ini anak-anak program boga dari SMKN 4 Mataram dan SMKN 1 Batulayar,” ujarnya. Sementara bahan-bahan ma-

kanan di dapur umum berasal dari sumbangan banyak pihak, seperti dari guru, pegawai, pengawas, pengawai Dikbud NTB, dan lainnya. Termasuk dari Dompu, Sumbawa, dan Bima. “Kiriman lauk juga dari Dompu, dari Sumbawa

dari Bima. Beras mencapai satu ton juga sudah tersedia,” katanya. Di dapur umum itu tampak guru, pegawai, dan siswa bahu membahu memasak. Sementara itu, Kepala SMKN 4 Mataram, Bakiriyanto, S. Pd., mengatakan siswa SMKN 4 Mataram mendapatkan tugas di dapur umum Dikbud NTB yang berlokasi di Taman Budaya. “SMKN 4 dapat tugas di Dapur Umum,” katanya. Bencana gempa bumi berkekuatan 7,0 SR pada Minggu (5/8) lalu merusak sejumlah sekolah termasuk menyisakan trauma kepada siswa. Bakir mengatakan, pihaknya memberikan trauma healing kepada siswa sampai pukul 10:00 Wita saat kegiatan sekolah dimulai lagi awal pekan ini. (ron)

sanakan Selasa kemarin. Selain itu juga dilakukan pendataan siswa yang terkena bencana. Nantinya, kata Sumber, siswa yang terdampak bencana akan diberikan bantuan oleh pihak MAN 2 Mataram. Sumber menjelaskan, sejum-

lah ruang kelas di MAN 2 Mataram mengalami kerusakan. Ada ditemukan ruang kelas yang mengalami keretakan. Menurutnya, sesuai dengan instruksi Kepala MAN 2 Mataram, Drs. H. Lalu Syauki MS., M.Pd.,bahwa pembelajaran di kelas yang mengalami retak, dipindahkan ke ruang laboratorium. Pihaknya sudah meminta tim teknik dari Universitas Mataram (Unram) untuk memeriksa kondisi bangunan

sekolah. Menurut tim teknik itu, gedung kelas di MAN 2 Mataram masih layak digunakan untuk proses pembelajaran. “Tim teknik dari Unram sudah memeriksa kondisi bangunan. Menurut mereka gedung kelas ini masih layak dipakai pembelajaran. Pembelajaran akan dilaksanakan pada hari Senin pekan depan, karena minggu ini tetap dilakukan yasinan, zikir, dan doa,” ujarnya. (ron)

Ikatan Alumni Unair Bantu Pengobatan Korban Gempa Mataram (Suara NTB) Ikatan Alumni Universitas Airlangga (Unair) mengirimkan satu Tim Acu Pertama Rumah Sakit Terapung Ksatria Airlangga, pada Senin 6 Agustus lalu. Turut serta diberangkatkan untuk membantu tenaga medis di daerah terdampak gempa berkekuatan 7.0 di Lombok Utara sebanyak 12 orang paramedis. Terdapat 4 tim dokter yang tergabung dalam Tim Acu Pertama ini, yakni Dokter Anastesi, Dokter Bedah, Dokter Orthopedi dan Dokter Umum yang diketuai oleh Dr. Christrijogo Sumantono. Tim Acu Pertama ini merupakan tim assessment, yakni tim yang menilai dan meninjau keadaan di lokasi terdampak gempa. Selain menilai dan mengevaluasi keadaan, tim akan memberikan pertolongan pertama kepada para korban yang sebisa mungkin mem-

(Suara NTB/dok)

Oriza Pneumatika Indrasari buat korban tetap bisa bertahan sampai tim medis yang lebih besar didatangkan. Anggota IKA Universitas Airlangga Oriza Pneumatika Indrasari, membenarkan adanya Rumah Sakit Terapung Ksatria Airlangga yang kini beroperasi di KLU. Mere-

ka datang melayani para korban gempa Lombok. Pihaknya pun membantah jika kapal terapung itu milik Dinas Kesehatan Jawa Timur sebagaimana yang tersebar di berbagai media sosial. “Ada yang harus diklarifikasi. Rumah SakitTerapung Ksatria Airlangga itu milik Ikatan Alumni Universitas Airlangga,” kata Oriza. Selain itu dia menambahkan sejak kedatangan tim Rumah Sakit Terapung Ksatria Airlangga, tidak ada masalah sama sekali terutama soal pelayanan. “Rumah Sakit Terapung di Pelabuhan Bangsal itu bukan dari Dinkes Jatim, tapi Rumah Sakit Terapung Ksatria Airlangga. Tidak ada masalah di pelayanan. Tapi apresiasi untuk perjuangan para relawan dari Tim Rumah Sakit Terapung Msatria Airlangga yang seakan diabaikan,” ungkapnya. (dys)

MIN 1 Loteng Isi Aktivitas Belajar dengan Zikir dan Doa Praya (Suara NTB) Ratusan siswa Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Lombok Tengah, mengelar doa untuk korban gempa Lombok, Nusa Tenggara Barat. Doa bersama dilakukan bersama guru berlangsung khidmat dan khusyuk. Doa ini dilaksanakan para siswa sebagai pengganti aktiv-

itas belajar mengajar yang dilakukan sebagai bentuk simpati, termasuk karena siswa masih dalam kondisi trauma. Menurut guru setempat Uswatun Hasanah, doa yang dipanjatkan agar para korban gempa bumi yang meninggal dunia segala amal ibadahnya diterima Allah SWT dan diberikan tempat layak di sisinya. “Kami berdoa untuk korban luka-luka segera disembuhkan serta keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran,” ujarnya. Kata dia, kejadian gempa bumi ini memakan korban baik meninggal dunia maupun luka-luka. Bukan hanya itu banyak infrastruktur pemer-

intah dan swasta rusak berat. Dia mengatakan, kegiatan doa bersama, merupakan bentuk kepedulian sebagai bangsa Indonesia. Meski di Lombok Tengah sendiri terdampak gempa tapi tidak separah Lotim dan KLU. “Kami merasa empati terhadap korban yang meninggal dunia dan lukaluka akibat gempa bumi berkekuatan 7 SR,” ujarnya. Ia menambahkan, selain peduli, mengajarkan juga pada siswa-siswi tentang kebersamaan serta rasa kepedulian terhadap sesama manusia yang tertimpa masalah seperti ini. Dia berharap dengan berdoa dan berzikir rasa traumatik pada siswa hilang. (dys)

(Suara NTB/dys)

BERDOA - Murid MIN 1 Loteng mengisi aktivitas belajar dengan berdoa dan berzikir bagi korban gempa. Mereka masih takut belajar dalam ruangan, karena khawatir ada gempa susulan.


Halaman 11

SUARA NTB Rabu, 15 Agustus 2018

Atlet Karate Bangun Solidaritas Lewat Nasi Bungkus Mataram (Suara NTB) Para pelaku olahraga dari Cabang Olahraga Karate, turut serta dalam gelombang besar aksi kemanusiaan yang muncul setelah serangkaian bencana gempa bumi di NTB, baru-baru ini. Aksi kemanusiaan dari PB INKANAS ini membagikan nasi bungkus untuk korban bencana alam yang kesulitan mendapatkan pasokan logistik. “Lewat nasi bungkus kami berharap dapat membangkitkan semangat dan kekuatan para korban gempa,” ucap Anggota Dewan Majelis Sabuk Hitam PB INKANAS Perwakilan NTB, Burhanuddin kepada Suara NTB, di Mataram, Selasa (14/8). Dikatakan Burhan, pihak INKANAS NTB sudah berkomitmen akan memberikan ratusan bungkus nasi bungkus untuk para pengungsi korban bencana alam di Pulau Lombok. Lewat nasi bungkus itu diharapkan dapat membangun solidaritas mereka dengan korban gempa yang saat ini tengah mengungsi di tenda-tenda darurat. Lanjutnya, pihak INKANAS NTB telah memulai gerakan nasi bungkus untuk korban gempa sejak tanggal 13 Agustus lalu. Rencananya gerakan nasi bungkus itu akan berlanjut hingga akhir Agustus 2018. “Nasi bungkus itu dimasak oleh atlet-atlet karate INKANAS NTB dengan para orang tua atlet. Sumber uangnya hasil sumbangan para atlet INKANAS se Indonesia. Kita berharap gerakan nasi bungkus ini bisa berlanjut hingga akhir Agustus,” harapnya. Bantuan berupa nasi bungkus memang terlihat sederhana, namun menurut Burhan nasi bungkus merupakan sumber kekuatan masyarakat yang terkena gempa bumi. Karena setelah terjadi gempa bumi yang terus-menerus para pengungsi korban gempa sangat membutuhkan nasi bungkus sebagai sumber kekuatan dalam menjalani hidup. Kebutuhan paling pokok para pengungsi memang ketersediaan makanan. Lewat gerakan nasi bungkus itu pihak INKANAS berharap dapat meringankan beban para pengungsi korban gempa. Ditambahkannya, nasi bungkus yang mereka siapkan untuk korban gempa saat ini masih terbatas. Sehingga untuk sementara pihaknya baru bisa membantu pengungsi yang ada di wilayah Gunungsari Lombok Barat (Lobar). Oleh karena itu agar semua pengungsi bisa bisa kebagian nasi bungkus, pihaknya berharap kepada warga yang ingin membantu bisa datang ke Dojo INKANAS NTB yang berlokasi di Gunungsari, Lobar. (fan)

(Suara NTB/ist)

NASI BUNGKUS - Ketua Dewan Sabuk Hitam PB INKANAS Perwakilan NTB, Burhanuddin (kanan) bersama atletnya sedang membagikan nasi bungkus kepada korban gempa yang mengungsi di Tenda Darurat, tepatnya di Desa Taman Sari, Gunungsari, Lobar.

Lombok Waspada Gempa, Atlet Panjat Tebing Tetap Latihan Mataram (Suara NTB) Gempa bumi berkekuatan 7,0 Skala Richter (SR) yang terjadi di Pulau Lombok belum lama ini ternyata tak mematahkan semangat para atlet untuk latihan. Senin (13/8) lalu sejumlah atlet panjat tebing asal kabupaten/kota luar Pulau Lombok masih tetap latihan di Arena Panjat Tebing Gelanggang Pemuda Mataram. Salah seorang atlet asal Lombok Tengah (Loteng), Anggun Yolanda yang ditemui Suara NTB di sela-sela menjalani latihan mengatakan dirinya tidak sendiri dalam latihan itu. Dia bersama beberapa atlet dari kabupaten/kota lainnya. Seperti atlet dari Kabupaten Dompu juga hadir dalam latihan kemarin. Anggun menjelaskan, dirinya terus menjalani latihan lantaran ingin tampil maksimal di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) NTB bulan Desember 2018. Sehingga dalam situasi gempa pun mereka tetap fokus menjalani latihan. Dalam latihan itu, Anggun latihan bersama beberapa atlet kabupaten Dompu. Seperti Yus Muliadin, Fauzan, Abdurrahman dan Ediansyah hadir dalam latihan itu. Mereka semuanya

di gempa di Lombok. “Tenisnya akan diundur menjadi tanggal 7 hingga 9 September 2018”ucapnya. Dikatakan Erni, turnamen tenis terbuka Pegadaian semula akan dilaksanakan tanggal 17-19 Agustus. Event itu akan mempertandingkan lima kategori kelas, yakni mulai Kelompok Umur (KU) 10 tahun, KU 12 tahun, KU 14 tahun, KU 16 tahun dan KU 18 tahun. Terkait penyelenggaraan event itu, pihak panitia telah mengundang sejumlah Pengprov Pelti di Indonesia untuk mengikutsertakan atletnya

Mataram (Suara NTB) Gelanggang olahraga pemuda Mataram mengalami kerusakan akibat gempa 7,0 SR di Mataram, 5 Agustus lalu. Atap gedung nyaris lepas akibat gempa bumi yang berpusat di Lombok Utara. Pantauan Suara NTB di lokasi, Senin (13/8) dari depan gelanggang olahraga masih terlihat berdiri kokoh. Meski tidak menampakan kerusakan dari depan, namun kalau dilihat dari jarak dekat gelanggang olahraga terlihat bermasalah dengan atapnya. Beberapa baut pengikat besi sudut-sudut atap gelanggang berjatuhan. Hal itu membuat atap gelanggang goyang dan nyaris lepas. “Memang kemarin ada se-

masing-masing di event itu. Namun karena kondisi gempa yang masih berpotensi terjadi di Pulau Lombok membuat pihak panitia mengundur pelaksanaan event nasional itu. Selain mengundang atletatlet dari Pulau Jawa dan Bali, pihak Panitia pertandingan juga akan mendatangkan Panji Untung Setiawan untuk hadir dipertandingan eksebisi event tersebut. Kehadiran juara Turnamen Tenis CBR di NTB bulan Juni 2018 diharapkan mampu menjadi inspirasi para atlet junior NTB. (fan)

Kalah Dua Kali, Tim Neo Angel FC Terkendala Stamina Mataram (Suara NTB) – Tim sepak bola wanita, Neo Angel FC kalah 02 saat meladeni tim Arimbi Yogyakarta di Liga Sepak Bola Wanita Piala Menpora yang berlangsung di Lapangan Umum Beji, Kuta-Bali, Selasa (14/8) kemarin. Kekalahan tersebut diakui Ketua Umum Tim Neo Angel FC, M. Jaelani dikarena anak-anaknya terkendala stamina. Demikian dikatakan Muhammad Jaelani ketika dikonfirmasi Suara NTB via ponselnya, Selasa (14/8) kemarin. “Anak-anak kami sudah tampil maksimal, namun sayang mereka kedodoran di pertengahan babak karena lemah di fisik,” ucapnya. Dikatakan Jaelan, kekalahan tim sepak bola wanita NTB di event tersebut merupakan kedua kalinya. Sebelumnya di laga hari pertama, Senin(14/ 8) lalu anak-anak Neo Angel menelan kekalahan 1-2 atas BGS Sulawesi Selatan (Sulsel). Menurut pengamatan Jaelani, tim sepak bola Neo Angel sebetulnya sudah tampil maksimal. Dalam hal ini secara teknik dan strategi bertanding sudah dijalankan dengan baik. Hanya saja dalam pertandingan yang berlangsung 2x40 menit itu anak-anak Neo bermasalah dengan stamina. Lemahnya ketahanan fisik pemain sepak bola wanita Neo Angel dapat dilihat dari tiap laga yang diikuti. Terutama saat melawan tim BGS Sulsel di hari pertama. Dimana pada laga pertama anak-anak Neo Angel unggul lebih awal 1-0 di babak pertama. Namun memasuki babak kedua anak-anak Neo justru kedodoran diakhir babak, sehingga skor akhir berbalik menjadi 2-1 untuk kemenangan tim BGS Sulsel. Demikian juga saat meladeni tim Arindi Yogyakarta anakanak Neo tampak lemah di fisik. Jaelani memahami kondisi fisik anakanaknya sedikit kendor, pasalnya sebelum bertandang mengikuti event tersebut anakanak Neo Angel sempat trauma atas gempa 7 SR yang terjadi di Lombok,5 Juli lalu. Meski trauma gempa, namun anak-anak tetap berangkat karena memang mereka sudah terdaftar di liga dan telah melakukan persiapan

kan dia bersama empat rekannya sesama atlet Dompu sudah mulai latihan di Mataram sejak 1 Agustus. Rencananya dia dan atlet lainnya akan latihan hingga pelaksanaan Porprov NTB bulan Desember. Fauzan yang pernah memperkuat tim panjat tebing NTB di PON 2016 ini menjelaskan bahwa selama latihan mereka sudah merasakan gempa di Lombok. Terutama gempa berkekuatan 7,0 SR juga dirasakan oleh dia bersama atlet lainnya. Meski sempat merasa trauma dengan Gempa, namun dia dan atlet lainnya tidak semangat untuk latihan. “Kami punya target di Porprov NTB, makanya sampai sekarang kami tetap latihan meskipun situasi di Lombok masih terjadi gempa bumi,” tuturnya dengan penuh semangat. (fan)

(Suara NTB/fan)

PANJATTEBING -Tampak atlet panjat tebing asal LombokTengah (Loteng), Anggun Yolanda sedang menjalani latihan di Arena Panjat Tebing Gelanggang Pemuda Mataram, Senin (13/8).

Atap Gelanggang Pemuda Nyaris Lepas

Turnamen Tenis Terbuka Pegadaian Diundur Mataram (Suara NTB) Turnamen Tenis Terbuka Pegadaian yang semula akan di gelar di Mataram, 17-19 Agustus 2018 akan diundur. Hal itu disebabkan masih berpotensi terjadinya gempa bumi di Lombok. Panitia Pertandingan, Erni Susanti yang dikonfirnasi Suara NTB, via ponselnya, Senin (13/8) lalu mengatakan tenis terbuka yang digelar dalam rangka memperebutkan Piala Pegadaian diundur menjadi tanggal 7-9 September. Pengunduran jadwal pertandingan karena masih berpotensi terja-

adalah mantan atlet yang pernah memperkuat NTB di PON 2018. Sementara itu, Anggun Yolanda adalah atlet asal Loteng yang pernah meraih medali perak di kelas boulder putri pada Porprov NTB 2014. “Kita semua disini latihan dalam rangka persiapan Porprov bulan Desember. Saya sendiri dari Lombok Tengah, atlet lainnya dari Dompu,” ucapnya. Anggun Yolanda mengatakan dirinya mulai latihan sejak 1 Agustus 2018. Sementara dia latihan interval saja. Anggun belum bisa latihan beban berat lantaran dia baru sembuh dari sakit. “Saya baru selesai dioperasi, belum bisa latihan berat. Sekarang latihannya interval dulu, tujuannya mempelajari kembali jalur-jalur yang sulit,” tuturnya. Di tempat yang sama, atlet asal Dompu, Fauzan mengata-

(Suara NTB/ist)

PEMANASAN - Sebelum bertanding, tampak tim sepak bola wanita Neo Angel FC NTB tengah melakukan pemanasan di Lapangan Sepak Bola, Kuta-Bali, Selasa (14/8). yang cukup matang. Akibat kekalahan dua kali pertandingan, tim Neo Harus puas diposisi paling bawah kelasemen grup A. Sementara pemuncak klasemen grup A sementara diraih oleh tim Arimbi Yogyakarta dengan mengoleksi poin empat, disusul BGS Sulsel di peringkat dua mengoleksi tiga poin dan Bali diperingkat tiga dengan poin satu. Lanjutnya, meski tim Neo telah menelan kekalahan dua kali, namun tim Neo masih memiliki kesempatan untuk bertanding melawan Bali di hari ketiganya, Rabu (15/8) hari ini. Pertandingan terakhir itu sangat menentukan tim Neo lolos atau tidaknya dibabak selanjutnya. “Mudah-mudahan tim kita menang,” harapnya. (fan)

kitar delapan baut yang lepas. Baut itu untuk mengikat besi penyangga atap, tapi semuanya sudah kita perbaiki dan tidak ada masalah lagi,” ucap seorang penjaga Gelanggang Pemuda Mataram, Udin yang saat itu sedang memperbaiki penyangga atap bangunan GOR. Menurut Udin, lepasnya baut penyangga atap bangunan GOR pemuda itu diakibatkan gempa yang terjadi belakangan ini. Terutama gempa bumi 7,0 SR yang terjadi tanggal 5 Agustus lalu membuat beberapa baut penyangga atap jatuh. Ditambah lagi dengan gempa susulan tanggal 9 Agustus semakin membuat besi-besi panjang pengikat atap berjatuhan.

Meski besi penyangga sempat lepas dari pengikatnya, namun tidak sampai membuat atap gelanggang ambrol. Hanya saja, atapnya bergeser bergeser keluar dari lubang tempat bautnya. Syukurnya kondisi tersebut langsung ditanggapi serius oleh pihak Dispora NTB. Kadispora NTB, Husnanidyati Nurdin yang dikonfirmasi Suara NTB di tempat terpisah membenarkan kondisi atap gelanggang yang sempat rusak itu. Namun demikian pihaknya sudah memperbaiki kondisi atap yang nyaris lepas dari bangunan tersebut. “Atapnya sudah saya suruh diperbaiki. Baut-baut dan besi yang sempat copat sudah dipasang kembali,” terangnya. (fan)

(Suara NTB/fan)

PASANG PENYANGGA - Para pekerja sedang memasang kembali besi penyangga atap yang lepas di Gelanggang Pemuda Mataram, Senin (13/8).


SUARA NTB

Rabu, 15 Agustus 2018

Halaman 12

Pengungsi Mulai Terserang Penyakit

Kepala Disos Lotim Tak Memenuhi Syarat sebagai Bacaleg Selong (Suara NTB) Kepala Dinas Sosial (Disos) Kabupaten Lotim, Ir. H. R.Mulyanto Tedjokusumo, mengkritik kebijakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lotim, menyusul tidak diluluskannya dia sebagai salah satu bakal calon legislatif (bacaleg) 2019 mendatang. Padahal menurut Mulyanto, dirinya sudah memenuhi dan menyerahkan segala administrasi persyaratan ke KPU Lotim. “Kita sangat sayangkan kebijakan KPU ini. Kenapa saya bisa tidak diluluskan padahal segala administrasi persyaratan sudah kita penuhi,” keluhnya kepada Suara NTB, Selasa (14/8). Mulyanto mencurigai jika ada permainan yang dilakukan oleh KPU Lotim. Pasalnya, beberapa bakal calon yang posisinya sama dengannya bisa dinyatakan lulus dan ditetapkan masuk dalam daftar calon sementara (DCS). “Ini tentu kita pertanyakan kebijakan KPU. Yang posisinya sama dengan saya bisa diluluskan dan masuk dalam DCS,” terangnya. Ia menjelaskan, alasan dirinya masih menjabat sebagai Kepala Dinas Sosial Lotim berdasarkan permintaan dari bupati Lotim, H. Moch Ali Bin Dachlan, sebelum memasuki masa pensiun pada bulan Oktober 2018 mendatang. Akan tetapi, katanya, syarat untuk mendaftar sudah diproses di BKPSDM Lotim, mengingat dirinya dari kalangan ASN. “Sudah, sudah kita proses juga di BKPSDM. Syaratnya pun sudah kita serahkan ke KPU dalam berkas pendaftaran,” ujarnya. Terpisah, Ketua KPU Lotim, Muhammad Saleh, mengungkapkan jika KPU sudah mengumumkan Daftar Calon Sementara (DCS) peserta pemilihan legislatif (Pileg) 2019. Dalam DCS itu, ada beberapa ASN yang dinyatakan tidak memenuhi syarat (TMS). Dijelaskannya, dinyatakan TMS karena Kepala Disos Lotim tidak mengundurkan diri sebagai ASN. Sementara masa pensiunnya terhitung pada bulan Oktober 2018. “Pengunduran diri itu yang tidak dilaksanakan, sehingga yang bersangkutan dinyatakan TMS,” terang Saleh. Kasus yang sama juga dialami oleh Camat Jerowaru, Zukifli yang juga dinyatakan TMS lantaran statusnya sebagai ASN masih melekat dan beberapa ASN lainnya. “Surat pengunduran diri tidak ada di berkas beliau (Kadisos Lotim, red). Sementara itu syarat ataupun surat pengunduran diri itu sedang diproses oleh lembaga yang berwenang,” ujarnya. Dalam berkas pendaftarannya itu, M. Saleh menjelaskan bahwa Kepala Disos Lotim hanya menerangkan jika masa jabatannya berakhir pada bulan Oktober. Bukan berupa surat pengunduran diri maupun pengunduran dirinya sedang diproses oleh BKPSDM. Dijelaskannya, dalam masa DCS ini pihak KPU mendengar masukan dari masyarakat. Sehingga apabila dalam masukan masyarakat jika figur yang ditetapkan di DCS itu masih melekat sesuatu yang melanggar aturan, maka KPU Lotim akan melakukan kroscek dan yang bersangkutan TMS dalam penetapan Daftar Calon Tetap (DCT) pada 20 September mendatang. (yon)

Mataram (Suara NTB) Saat ini masih banyak warga Kota Mataram yang masih bertahan di tenda pengungsian. Dinas Kesehatan Kota Mataram bekerjasama dengan Puskesmas di masingmasing kecamatan rutin melakukan pemeriksaan. Hasilnya, beberapa pengungsi mengalami sakit diare, ISPA dan pneumonia. “Kita rutin lakukan pengecekan terhadap pengungsi. Kita libatkan Puskesmas yang ada di masing-masing kecamatan. Setiap hari melakukan pemeriksaan kesehatan warga yang mengungsi,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Mataram, dr. H. Usman Hadi, Selasa (14/8). Ia mengingatkan kepada warga yang ada di pengungsian agar memperhatikan kondisi kesehatannya. Jika memang sudah tidak memungkinkan,

warga diminta untuk kembali ke rumah. Sehingga dapat beristirahat dengan nyaman dan tentu saja keadaan di rumah jauh lebih bersih daripada di tenda pengungsian. “Kita imbau agar kembali ke rumah saja. Sehingga mereka bisa beristirahat dengan lebih nyaman. Bisa makan dengan lebih baik dan bisa lebih sehat karena tidak perlu terkena angin dan debu yang berlebihan,” ujarnya. Dinas Kesehatan Kota Mataram akan terus melakukan pengecekan kondisi kesehatan warga pengungsian hingga waktu tanggap darurat berakhir pada 18 Agustus di Kota Mataram. Jika ada keluhan kesehatan, warga diminta untuk mendatangi Puskesmas terdekat. Sehingga bisa segera mendapat perawatan atau penanganan medis. “Pemeriksaan berakhir

sampai masa tanggap darurat berakhir juga sesuai dengan SK Walikota. Kalau provinsi kan berakhirnya tanggal 24 Agustus. Setelah itu, kalau ada yang merasa sqkit, segera berkunjung ke puskesmas,” ujarnya. Ia mengatakan bahwa beberapa penyebab warga sakit diare, ISPA dan pneumonia akibat dari kurang tidur dan kondisi tenda pengungsian yang kurang bersih. Hal inilah yang membuatnya mendorong para pengungsi yang rumahnya tidak mengalami kerusakan agar kembali ke rumah. Sehingga dapat beristirahat atau tidur dengan cukup. “Kebanyakan sebabnya karena kurang tidur, makan tidak teratur dan lingkungan kurang bersih. Banyak debu, kasihan kan. Terutama bayibayi dan ibu hamil ini. Sebaiknya tinggal di rumah

(Suara NTB/lin)

MAIN BOLA - Seorang anak tengah bermain bola di dekat tenda pengungsian di Lapangan Karang Genteng Kota Mataram. Masih banyak warga yang lebih memilih tinggal di tenda-tenda itu kendati kondisi nya kurang bersih dan kurang nyaman. saja,” ujarnya. Ia khawatir jumlah penderita ISPA, diare dan pneumonia akan terus bertambah jika warga masih memilih untuk tinggal di tenda pengungsian. Ia meminta

kepada para orang tua untuk memikirkan kembali membawa anak atau bayinya untuk tinggal di pengungsian yang kondisinya kurang bersih atau kurang layak untuk bayi. (lin)

Ribuan Warga Lobar Masih Bertahan di Tenda Darurat Giri Menang (Suara NTB) Kecamatan Narmada dan Sekotong, Lombok Barat (Lobar) termasuk daerah terdampak bencana gempa cukup parah. Di dua kecamatan ini puluhan ribu warga terdampak, di mana ribuan rumah warga rusak sehingga tidak bisa ditempati lagi oleh pemiliknya. Seperti halnya di desa Selat dari 6 ribu jiwa lebih hampir 50 persen penduduknya tidak bisa menempati rumahnya yang roboh akibat gempa. Saat ini semua warga mengungsi di tendatenda darurat. Korban gempa mengeluhkan minimnya bantuan dari pemerintah, ditambah lagi tenda yang terbatas sehingga banyak korban yang berdesakan di tenda-tenda yang ada.

rekap dari laporan masing-masing desa di Kecamatan Sekotong, hingga tadi malam (Minggu,12 Agustus 2018,Pukul 23.00),” kata Saidi, S.Adm, staf Kantor Camat Sekotong. Melihat besarnya kerugian akibat gempa ,sangat wajar jika Bupati Lombok Barat menginstruksikan para kepala desa untuk menggunakan dana desa dalam penanganan gempa tersebut.”Alhamdulillah,saya sebagai Ketua Forum Kepala Desa Kecamatan Sekotong sudah meng komunikasikan dengan rekan rekan kepala desa di kecamatan Sekotong, untuk segera melaksanakan instruksi dari bapak bupati,” kata Lalu Sarappudin, ketua Forum yang juga merupakan Kades Sekotong Tengah ini. (her)

DIJUAL TOKO ATAU KIOS UKURAN 8 X 4 M DI KOMPLEKS PERTOKOAN LONCENG MAS BERTAIS BERMINAT HUB. 081907815224

TYGIA SALON.Treatment Galvanic Spa(setrika wajah):Mngncangkn Kulit,Mngurangi Kriput, flek, Komedo,Mcrhkan Kulit,Mngangkt Klopak Mata,Mulai 100Rb-150Rb,Menerima Treatment k Rmh Anda Min.2org, ,Jl.Lalu Mesir,Gg.Sowela No.1 Abian Tubuh, WA:081339123452

galokasikan ADD dan DD untuk penanggulangan darurat bencana. Hanya saja pihaknya tidak bisa membeli terpal karena tidak ada stok di pedagang. Di Kecamatan Sekotong, berdasarkan rekapan data yang diterima dari posko penanggulangan bencana Kecamatan Sekotong yang berpusat di kantor camat setempat hingga hari Minggu (12/8) .Rekapitulasi jumlah kerusakan atau korban bencana gempa bumi di Kecamatan Sekotong, dari sembilan desa di Kecamatan Sekotong, total keseluruhan warga yang terdampak sebanyak 8.657 KK terdiri dari 32.706 jiwa.Terbanyak di Desa Sekotong Barat 3.474 KK atau 16.403 jiwa. Sementara untuk korban jiwa yang meninggal dunia dan luka berat masih nihil. “Untuk kerusakan rumah yang terdiri dari rusak berat sebanyak 268 unit, rusak sedang 547 unit, sedangkan rusak ringan 1.105 unit. Rumah rusak berat paling banyak terdampak di Desa Batu Putih yaitu 93 unit,” jelas camat Sekotong, Lalu Ahmad Satriadi. Gempa bumi tersebut juga mengakibatkan kerusakan fasilitas umum atau infrastruktur. Jika di kalkulasikan dalam bentuk rupiah,kerugian sementara akibat gempa di Kecamatan Sekotong sebanyak Rp8.710.000.000. “Data tersebut kami

RUPA-RUPA

RUPA-RUPA

RUPA-RUPA

SALON

URUS LAPORAN PAJAK SPT TAHUNAN, PPN, PASPORT, SIUP,NPWPHUB.082146461910

PT.KEUANGAN MENGELUARKAN DANA CEPAT 1 HARI CAIR(BUNGA 0,5%)BPKB MOBIL/SEGALA JENIS MOBIL (TRUK/TRONTON,MINI BUS,PIC UP,DLL)PROSES MUDAH,CEPAT,DAN BISA TAKE OVER/PINDAH BANK, HUB (085100026010)(081999290387)(081239956609)

AGATAR PIZZA, Kami dr Agatar Pizza mengeluarkan Produk pizza yg berkualitas dunia dengan harga yg terjangkau dan kami membuka dan melayani Pemesanan Pizza Via Delivery,Lokasi :Kekeri,Kec.Gunung Sari.WA:081338661783/TLP :087765900233

DE’gustin hair art salon and barbershop, menerima prwtan rmbut&kulit, potong rambut mulai harga 20rb, perawatn rmbut dan kulit terbaik dgn hrga trjangkau,Jl.Ismail Marzuki No.3 Hp (081237564121)

KAMORRY BOUTIQUE&MAKE OVER, hrga mulai dr 70rb,Dis10% Tas&Dompet,MakeUp Wisuda 175RB,blnja datas 300RB free makeup,mjual&myewakan kebaya,buka setiap hari pukul 10.00-21.00,jl.swadaya No.15 Kekalik(Samping electra diamond store)/081916887677

LOWONGAN

Kepala Desa Selat menuturkan, total penduduk setempat sebanyak 6 ribu lebih atau 2 ribu KK lebih. Penduduk ini tersebar di delapan dusun, hampir semua di sini terkena dampak gempa. Bahkan sebagian besar dusun terkena dampak kerusakan terparah. Antara lain, Dusun Selat Barat, Selat Timur, Salut, Aik Ampat dan Merce sebagian. Di sejumlah dusun tersebut, semua rumah warga ambruk total.

RUPA-RUPA DIJUAL TANAH LOK.KR PULE SEKARBELA MTR LT.335M2 HUB:087755533273 Toyota Lombok,dptkn program khusus bln Ramadhan:Dis pulhan jt,Dp Ringan, Grts Kaca film,Grts js service smpai 4th/ 50rb km,Ayo buruan, info&pmesanan hub segera Hery Toyota,081907921999085238359008,beli Toyota ingat hery,Melayani dgn pasti DIJUAL OPER KREDIT TATA SUPER ACE TH2016 TURBO DIESEL PANJANG BAK 260CM HUB. BU ELI 085333587700

MEMBANTU LAPORAN PAJAK SPT TAHUNAN, PKP, NPWP, SIUP, PASPORT HUB. 081338344155 Toyota Lombok,dptkn program khusus bln mret dis puluhan jt Rpiah, Free angsuran-12x,grts kaca film,Grts jasa service smpai 4th/ 50rb km,ayo buruan,info pmsanan :081907921999 (HERY),Beli Toyota Ingat Hery,mlyani dgn pasti. LesehanTamanBangket,promo dr tgl 17maret-17april (disc 15% utk semua menu) datang ke lesehan kami JL.Saleh Sungkar 77xx Bintaro,Info pemesanan hubungi : 081917937773/081907815697 DJL TNH KEBUN L.174 LOK.DS.PENGONONGLINGSAR H.30JT/A HUB.082147897778 KRIDA TOYOTA MTR, dptkn Prgram Khusus bln Agsts,Diskon Pluhan Jt Rupiah, Prgrm DP murah,Gratis Jasa Service s/d 3th/ 50rb KM,Ayo Buruan,Info&Pmesanan Hub Hery Toyota 081907921999,Beli Toyota Ingat Hery,Melayani dgn Pasti. DAPUR BU’ANI mnydiakan ayam rumpak,ceker balado,pkt mkan siang mulai 12rb,aneka mcam sambal,u/delivery free ongkir mtrm&sktrnya,Jl.Masjid Al-Muttaqien no.26 Dasan Agung,tlp.087864657127 DIJUAL RUMAH DI BTN LINGKAR PRATAMA BLOK Y NO. 5 BERMINAT SEGERA HUBUNGI: 087865991696

Dijelaskan, sebagian rumah warga yang tadinya nyaris ambruk, namun akibat gempa susulan semuanya ambruk sehingga tidak bisa ditempati lagi. Sejauh ini diakuinya, logistik bantuan dari pemerintah belum maksimal karena masih minim sekali. Pengiriman logistik hanya dua kali, itu pun berupa nasi bungkus. Sebagian besar bantuan diberikan oleh relawan dan perorangan serta lembaga-lembaga. Pihak desa sendiri sudah men-

SALON RAA MUSLIMAH.Salon Spa Muslimah hadir lg di Mtrm, kami cab. Baru dr Youfo Mtrm Jl.Panjitilar.Memberikan Pelayanan terbaik u/ wanita muslimah d Lombok.Terdiri dr Ptong Rmbut,Creambth,Facial,Massage,Spa, dll. Nyaman &aman terjaga, jl.Gili Asahan, perum Griya Udayana N0.3. Hub: 087765893848

DUJUAL REVO ABSOLUT CW’09 WARNA HITAM/MERAH DR HP7JT 0818543688 TP DIJUAL RUMAHFULLFURNITURELOKASISTRATEGIS,3KAMARTIDUR,2KAMARMANDI,3 AC,DAN GARASI MOBIL, HARGA590JT NEGODIKIT.JL.WARU BLOK.UB NO.15 BTN LINGKAR PRATAMA MATARAM.HUB:081349684919 JAMINKAN BPKB anda diatas tahun 2000, Pick up 2005 bisa hub : Wayan Pardha 082146884888(Telkomsel), 085606884888(indosat), 081903884888 XL (WA), Langsung Proses. PURI MAMA, Menyewakan Toyota Hiace, muat hingga 16 Orang dengan supir,penyewaan bisa disewa terpisah, bisa armadanya saja, Informasi penyewaan, Hub : 082266194177

MEVITHA SALON & SPA mmbutuhkn karyawati yg brpngalaman,jujur,disiplin, diutamakan yg blum menikah.Alamat : Jl.Kesra Raya No.17 Perumnas, Tanjung Karang Permai,HP 081907004335 DICARI PEGAWAI PEREMPUAN UNTUK JUALAN ROTI Min. 20 TH, TINGGI Min. 155 cm, DISIPLIN, RAJIN, ULET, BERMINAT LANGSUNG KE ALAMAT JL. RA KARTINI NO. 10 DEPAN PASAR CEMARE DIBUTUHKAN TENAGA AHLI UNTUK MENJAHIT SEGALA JENIS TAS (YANG SEKEDAR BISAMENJAHITAKANDIBIMBING LAGI) ALAMAT : JL.JENDRALSUDIRMAN,BTNKOREM, BLOK A NO.1 ,HUB. MOH.GHAZALI, HP : 081 917 267 007 DIBUTUHKAN SEGERA ADMIN, KASIR, WAITERS, KIRIM LAMARAN LANGSUNG KE LUMBUNG RESTO EPICENTRUM MALL LT. 2

HILANG HILANG STNK R2 HONDA DR3940BW NOKA/NOSIN : MH1JBH117BK093685/ JBH1E-1091103 AN. DWI AGUSRIANSAH HILANG DISEKITAR MATARAM HILANG STNK R2 YAMAHA DR4772CG NOKA/NOSIN : MH31KP00BEJ679828/1KP679849 AN. JOHAN HAMDI HILANG DISEKITAR AMPENAN

SALONMUSLIMAH SYAFIRA Melayani Face Treatmen: Facial Madu, Facial Buah Alami, Facial Detok, Facial Collagen, Facial Oxigen, Facial Bady Shop, Facial Diamon+Oxigen, Facial Beauty Zen + Alat Infra Red DLL. Jl. Pendidikan no. 11 mataram Al Beauty Salon & Spa, promo : pkt full body treatment terlaris ONE DAY SPA(13 trtment) hnya 250rb free fc antiaging 135rb,pkt plangsing (fc strika wajah+akupuntur prut)hanya 175rb,smoothing spa free msker rmbt stlh 3hr, Jl.Pancaka No.5, Kr.Medain, Hp: 081907050543 RINA SALON,melayani : Rias Pngntn,kursus make-up & sanggul,ptng rmbut & kriting, Pnywaan pkaian adat ankank&dwsa, sewa mobil antik,&dekorasi.jl.jndrl sudirman Gg.Jawa No.1,Rembiga-Mtr,087855311441(Hj.Ninik Ridwan) Yanti Salon & Spa menerima : prwtan wajah & rambut, SPA pkt I : body mssage,Body Scrub,Totok wjah =80rb, SPA pkt II : body mssage,body scrub,totok wjah,Ratus Vagina : 105rb, Jl.BungKarno,Kr.genteng, tlp. 081917913809

ALLEA GALERI, galeri fashion menyediakan Kain Tenun, Kain SongketdanmenerimaJahitBusana, Lokasi : Jalan Swasembada , Hp : 081907000477, WA : 08194111079, PIN BBM :d6e340dc

Penanggung Jawab: Agus Talino Redaktur Pelaksana/Wakil Penanggung Jawab : Raka Akriyani Koordinator Liputan : Fitriani Agustina, Marham, Moh. Azhar Redaktur : Fitriani Agustina, Marham, Izzul Khairi, Moh. Azhar, Haris Mahtul Staf Redaksi Mataram : Moh. Azhar, Haris Mahtul, Afandi, M. Nasir, Ahmad Bulkaini, M. Kasim, Darsono Yusin Sali, Atanasius Rony Fernandez, Linggauni, Wahyu Widiantoro, Akhmad Hiswandi Lombok Barat: M.Haeruzzubaidi. Lombok Tengah : Munakir. LombokTimur : Rusliadi, Yoni Ariadi. KLU : Johari. Sumbawa Barat : Heri Andi. Sumbawa : Arnan Jurami, Indra Jauhari. Dompu : Nasrullah. Bima : Rafiin. Tim Grafis : A.Aziz (koordinator), Mandri Wijaya, Didik Maryadi, Jamaludin, Muhammad Kasim. Kantor Redaksi : Jalan Bangau No. 15 Cakranegara Telp. (0370) 639543, Facsimile: (0370) 628257. Tarif Iklan : Iklan Baris : Rp 20.000/baris Min 2 baris max 10 baris (1 baris 30 character). Display B/W (2 kolom/lebih): Rp 30.000/mmk. Display F/C : Rp 35.000/mmk. Iklan Keluarga : Rp 20.000./mmk. Iklan Advertorial : Rp 15.000/mmk. Iklan NTB Emas (1 X 50 mmk): Rp 500.000/bulan (25 X muat). Iklan Peristiwa : Rp 350.000/kavling. Alamat Bagian Langganan/Pengaduan Langganan: Jalan Bangau No. 15 Cakranegara Telp. (0370) 639543, Facsimile: (0370) 628257. Harga Langganan: Rp 85.000 sebulan (Pulau Lombok) Rp 90.000 sebulan (Pulau Sumbawa), Pembayaran di muka. Harga eceran Rp 5.000. Terbit 6 kali se-minggu. Penerbit: PT SUARA NTB PERS. Percetakan PT Bali Post, Jalan Kepundung 67 A Denpasar.

SUARA NTB

Wartawan SUARA NTB selalu membawa tanda pengenal, dan tidak diperkenankan menerima/meminta apa pun dari nara sumber.


SUARA NTB

Rabu, 15 Agustus 2018

Halaman 13

RUKO - VILA - KOST

500.000

Rp. 995 Jt


Rabu, 15 Agustus 2018

SUARA NTB

RADIO

Halaman 14


RAGAM

SUARA NTB Rabu, 15 Agustus 2018

Pemkot Mataram Siapkan Rp2 Miliar untuk Logistik Pengungsi Mataram (Suara NTB) Pemerintah Kota Mataram telah mempersiapkan anggaran Rp2 miliar untuk belanja logistik bagi warga yang tinggal di pengungsian. Bahkan, hingga saat ini Pemkot Mataram telah membelanjakan kurang lebih Rp1 miliar. “Kita siapkan anggaran Rp2 miliar untuk membeli sejumlah kebutuhan bagi pengungsi dan warga yang menjadi korban gempa. Karena banyak juga warga kita yang rumahnya rusak jadi terpaksa tinggal di tenda pengungsian,” kata Asisten I Setda Kota Mataram, Lalu Martawang. Pihaknya sudah membeli sejumlah kebutuhan pengungsi seperti terpal, matras, selimut, air mineral hingga sembako. Bantuan itu dikirimkan ke kantor camat masing-masing. Kemudian dari kecamatan akan didistribusikan ke kelurahan untuk kemudian dikirim ke masing-masing lingkungan. “Sejak gempa 5 Atustus itu kita sudah beli sejumlah perlengkapan. Sepertu selimut, terpal dan matras. Kemudian kita beli mie instan, beras, air mineral dan lain-lain. Kita ingin pastikan warga Kota Mataram dalam keadaan baik-baik saja di tenda pengungsian,” ujarnya Pada Senin (13/8) lalu juga Pemkot telah membeli 5.000 dus mie instan dan 5.000 dus air mineral dari luar Lombok. Sebah stok di Lombok sudah sangat terbatas, sebab banyak warga dan relawan yang telah membeli untuk disalurkan kepada korban gempa di Lombok Utara dan Lombok Timur. “Kita salurkan semua yang sudah kita beli. Kita berharap tentu saja ini benar-benar berakhir. Sehingga warga dapat kembali ke rumah masing-masing dan tidak lagi tinggal di tenda pengungsian,” ujarnya. Ia mengatakan bahwa bantuan yang diberikan di masing-masing kecamatan tidak sama jumlahnya. Tergantung kebutuhan dari masing-masing kecamatan. Sebab ada pula warga yang memilih untuk tinggal di rumah. Sehingga tidak terdata sebagai pengungsi. “Bantuan yang didistribusikan tidak sama. Karena masingmasing kecamatan kan punya kebutuhan yang berbeda. Jadi kita berikan sesuai dengan kebutuhannya,” ujarnya. Ia meminta warga untuk sama-sama berdoa agar musibah gempa ini segera berakhir. Ia juga mengingatkan agar warga selalu menjaga kondisi kesehatannya selama berada di tenda pengungsian. Warga diminta untuk istirahat yang cukup dan makan yang teratur. “Kita harus bersabar dalam menghadapi musibah ini. Mari kita sama-sama berdoa agar musibah ini segera berakhir. Sehingga semua warga kita dapat beraktivitas seperti biasanya,” ujarnya. (lin)

Segera Rekonstruksi Dari Hal. 1 (Karena) langsung dari pabrik,’’ kata Presiden dikonfirmasi usai meninjau lokasi pengungsian di Dusun Terengan, Desa Pemenang Timur, Kecamatan Pemenang, Lombok Utara, Selasa (14/8) siang. Selain semen, Presiden juga mengatakan bahan bangunan lainnya seperti besi dan baja akan didatangkan secara besar-besaran untuk memenuhi kebutuhan rekonstruksi rumah warga, fasilitas umum dan pasar yang rusak. Jokowi mengungkapkan, ia sudah memerintahkan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mulai menyuplai bahan-bahan bangunan tersebut mulai Senin (13/8) malam. Ditambahkan, bahan-bahan bangunan seperti semen, besi dan baja tersebut sudah dikitim dari pabrik menuju NTB. Dengan langkah seperti ini, Presiden yakin tak akan ada gejolak harga di lapangan. Jokowi juga memerintahkan Badan Urusan Logistik (Bulog) untuk menyuplai bahan kebutuhan pokok (bapok) ke NTB. ‘’Ini hanya persoalan supply and demand. Yang berkaitan dengan rekonstruksi dan bapok. Sudah tadi malam (saya perintahkan). Kekagetan menimbulkan kepanikan saya kira sebentar lagi normal,’’ ucapnya. Orang nomor satu di Indonesia ini mengatakan, aktivitas di pasar-pasar di Lombok Utara sudah mulai terlihat. Pada pasar yang berada di daerah yang dilewati sudah ramai orang berbelanja. ‘’Saya kira akan ramai ketika titik aktivitas ekonomi (pasar) sudah berjalan,’’ katanya. Untuk membangkitkan aktivitas ekonomi masyarakat, Jokowi mengatakan telah memerintahkan Menteri PUPR segera membangun pasar dan fasilitas umum yang rusak, termasuk sekolah dan rumah sak-

it. ‘’Tadi saya perintahkan agar secepatnya rekonstruksi dimulai. Baik rumah, fasilitas umum, terutama yang berupa pasar untuk kegiatan ekonomi. Arahnya ke sana,’’ pungkasnya. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) merikus angka sementara dampak kerugian ekonomi akibat gempa di NTB sangat besar. Kedeputian Rehabilitasi dan Rekonstruksi BNPB terus melakukan perhitungan kerusakan dan kerugian akibat gempa bumi di NTB Baik gempa 6,4 SR pada 29 Juli lalu maupun gempa 7 SR pada 5 Agustus lalu. Hasil sementara hitung cepat kerusakan dan kerugian akibat gempa di NTB mencapai lebih dari Rp 5,04 triliun. Angka ini sementara, hanya berdasarkan basis data pada 9 Agustus 2018. Dipastikan dampak ekonomi lebih dari Rp 5,04 triliun nantinya. Rincian kerusakan dan kerugian lebih dari Rp 5,04 triliun tersebut berasal dari sektor permukiman Rp 3,82 triliun, infrastruktur Rp 7,5 miliar, ekonomi produktif Rp 432,7 miliar. Kemudian sosial budaya Rp 716,5 miliar, dan lintas sector Rp 61,9 miliar. Kerusakan dan kerugian terbanyak adalah sector permukiman yang kenyataan puluhan ribu rumah penduduk rusak berat, bahkan banyak yang rata dengan tanah. Secara wilayah, kerusakan dan kerugian akibat gempa di NTB paling banyak di Kabupaten Lombok Utara yang mencapai lebih dari Rp 2,7 triliun. Sedangkan di Kabupaten Lombok Barat mencapai lebih dari Rp 1,5 triliun, Lombok Timur Rp 417,3 miliar, Lombok Tengah Rp 174,4 miliar dan Kota Mataram Rp 242,1 miliar. (nas)

Kunjungan Jokowi ke Lombok Percepat ’’Recovery’’ Pariwisata Dari Hal. 1 Menpar Arief Yahya memuji langkah cepat Presiden Jokowi untuk recovery di masyarakat. Seperti rumah sakit, perumahan, infrastruktur dasar dan utilitas dasar yang kesemuanya berkaitan langsung dengan ekosistem pariwisata. ‘’Semua yang disentuh Pak Presiden Jokowi itu akan mempercepat ekosistem pariwisata di Lombok, NTB sebagai salah satu destinasi pariwisata terbaik dunia,’’ kata Menpar Arief Yahya, usai memantau perkembangan terkini di Tim Crisis Center Kementerian Pariwisata (Kemenpar) di Gedung Sapta Pesona Jakarta, kantor Kemenpar, Selasa (14/8) kemarin. Menpar Arief Yahya menjelaskan, industri pariwisata itu tidak bisa berdiri sendiri karena untuk unsur 3A (Atraksi, Amenitas, dan Aksesibilitas) harus melibatkan banyak pihak lain. Antara lain airlines, airport, authority, security, healty and hygiene, environment sustainability, maupun ICT dan lainnya. ‘’Semua yang disentuh Presiden impact-nya sangat besar

dalam recovery pariwisata Lombok,’’ kata Menpar Sementara itu Tim Crisis Center Kemenpar hari itu juga ingin memastikan ke dermaga Gili Trawangan dan Gili Air. ‘’Saat ini bersama Yon Zipurmar sedang mempercepat berfungsinya dermaga pariwisata di Teluk Nare,’’ kata Kadispar NTB Lalu M Faozal melaporkan lewat video conference dengan Menpar Arief Yahya di Cricis Center Kemenpar. Menpar Arief Yahya mengatakan, permintaan dari wisatawan mancanegara (wisman) diantaranya dari Australia mulai banyak. Mereka meminta Kemenpar memberi kepastian kapan Lombok siap menerima kunjungan wisman lagi. ‘’Mereka meminta agar ada percepatan recovery sehingga bisa dibuka bagi wisman. Saya sedih sekaligus gembira dan senang. Sedih karena belum berani membuka karena masih proses recovery, senang karena publik dunia meyakini bahwa proses recovery bisa cepat,’’ kata Menpar Arief Yahya. (kmb)

Halaman 15

Disayangkan Status Gempa Lombok Bukan Bencana Nasional Tanjung (Suara NTB) Korban jiwa sudah mencapai 400 lebih, ditambah dua meninggal di tenda pengungsian. Dari situasi tersebut, pemerintah justru menetapkan gempa Lombok bukan sebagai bencana nasional. Hal ini berimplikasi pada koordinasi penanganan bencana yang tidak komprehensif. Terbukti, masih banyak wilayah yang tidak tersentuh meski pemerintah berjanji untuk terus berkontribusi membantu pemerintah daerah dalam penanganan bencana yang terjadi. Dari pemantauan tim relawan Solidaritas Perempuan (SP) Mataram, beberapa desa di berbagai kecamatan masih jauh dari jangkauan bantuan, seperti Kecamatan Kayangan, Kecamatan Gangga, dan Kecamatan Tanjung di Kabupaten Lombok Utara. Sementara di Kabupaten Lombok Barat bantuan juga belum dapat diakses oleh masyarakat di beberapa desa di Kecamatan Gunungsari dan Kecamatan Batulayar. Mirisnya sudah dua orang meninggal dunia di tenda pengungsian akibat kurangnya perawatan medis. Ketua Badan Eksekutif Komunitas SP Mataram, Eli Sukemi menyampaikan, sampai H + 9, masih ada wilayah-wilayah yang belum tersentuh bantuan. Sementara bantuan yang masuk ke pengungsian warga

juga masih belum didistribusikan secara merata. “Sangat rentan terjadi konflik antarkelompok masyarakat,” kata Eli, Selasa (14/8). Berdasarkan pengalaman relawan SP Mataram dalam mendistribusikan bantuan kepada pengungsi, sampai pascagempa Kamis 9 Agustus, masih ada warga yang belum dapat mengakses makanan hingga tiga hari. Dalam situasi tersebut dibutuhkan upaya secara nasional untuk menanggulangi bencana, hingga ke pemulihan, termasuk psiko-sosial korban. “Ditetapkannya gempa bumi Lombok bukan sebagai bencana nasional sangat disayangkan. Penetapan gempa di Lombok sebagai bencana nasional itu penting untuk membuka kemungkinan bantuan dan penanganan yang lebih luas dan holistik, baik dari pemerintah maupun masyarakat nasional, bahkan internasional,” jelasnya. Karena itu, SP Mataram menyayangkan sikap pemerintah yang telah menetapkan Gempa Bumi Lombok bukan sebagai Bencana Nasional. “Penetapan gempa lombok sebagai bencana nasional ini perlu dilakukan dengan disertai tindakan nyata pemerintah untuk menggerakkan sumber daya nasional dalam melakukan penanganan yang komprehensif,” tegas Eli.

Menanggapi ini, Kepala BNPB, Willem Rampangilei menganggap pihak yang mendorong agar bencana Lombok diambil alih pemerintah pusat dianggap belum paham secara teknis penanganan. “ Orang - orang masih terjebak masalah public discourse, debat publik ini masih soal mendorong bencana nasional,” ujarnya. Dia berusaha memberi pengertian, bahwa status bencana nasional ditetapkan konsekuensinya adalah semua sumberdaya dari pusat akan dikerahkan ke daerah, khususnya Lombok dalam penanggulangan bencana. Sejak tahap tanggap darurat sampai rehab rekon. Kenyataan saat ini di lokasi bencana, kekuatan BNPB sudah diturunkan secara maksimal. Termasuk Kementerian Sosial, Kementerian Kesehatan, Kementerian Dikbud, Kemenkominfo, PUPR, bahkan Menkopolhukam, Wiranto memimpin langsung penanganan bencana atas perintah Presiden RI Joko Widodo. Salah satu pertimbangan diambil alihnya status bencana nasional, apabila pemerintah daerah sudah lumpuh dan tidak mampu menangani dengan maksimal. Namun sejauh ini Pemprov NTB dan Pemkab Lombok Utara dilihatnya masih mampu menangani dengan back up Satgas Penanggulangan Bencana serta pemerintah pusat. (ars)

Tiga Program Dispar Tertunda Mataram (Suara NTB) Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Mataram terpaksa harus menunda tiga program yang seharusnya digelar Agustus ini. Penundaan itu melihat kondisi pascagempa tak memungkinkan menggelar event. Tiga program tertunda itu yakni Mataram Great Sale, Pemilihan Terune - Dedare dan Sepeda Wisata. Sekretaris Dinas Pariwisata Kota Mataram, Drs. H. Lalu Abdul Hamid menyampaikan, Mataram Great Sale sesuai rencana seharusnya sudah dilaksanakan sebagai rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun Kota Mataram ke 25. Kondisi saat ini, wisatawan sebagai sasaran tidak berani tidur di hotel. Bahkan, kunjungan wisawatan sepi ke Lombok. “Tidak ada yang berani ke hotel, terpaksa dimundurkan,” kata Hamid, Selasa (14/8). Demikian pula, dua program seperti pemilihan Terune - Dedare Kota Mataram dan Sepeda Wisata. Seleksi Terune - Dedare sudah digelar. Tapi ini tidak berlanjut akibat gempa. Kepastian kapan tiga program ini dilaksanakan masih coba dikomunikasikan. “Yang jelas jadi tahun ini. Tapi waktunya belum berani saya pastikan,” tambahnya. Dikatakan Hamid, tidak bisa juga dipaksakan program harus dieksekusi. Terutama Mataram Great Sale dengan sasaran meningkatkan kunjungan wisatawan. Bisa dipastikan wisatawan datang ke Lombok, berkurang. Mereka trauma bahkan takut dengan bencana gempa. Kondisi ini pasti dimaklumi dan diharapkan aktivitas pariwisata cepat pulih. “Kita maklumi semualah,” ujarnya. Terkait dengan sepeda wisata kata Hamid, akan dikomunikasikan dengan kepala daerah. Apakah ada perubahan ataukah sama seperti agenda tahun sebelumnya. (cem)

Presiden Janjikan Pembangunan Sekolah Rusak Dua Minggu ke Depan Dari Hal. 1 ‘’Mengenai sekolah-sekolah yang ambruk, rusak berat dalam dua minggu ini dibangun oleh pemerintah,’’ janji Jokowi saat meninjau posko pengungsian di Dusun Terengan Desa Pemenang Timur Kecamatan Pemenang Lombok Utara, Selasa (14/8) siang. Hal itu disampaikan Jokowi usai berdialog secara langsung dengan salah satu siswi. Saat sesi dialog, salah seorang siswi menanyakan kepada Presiden

mengenai perbaikan sekolah yang rusak akibat gempa. Pasalnya, sebentar lagi mereka akan ujian. Sementara sekolah mereka banyak yang porak-poranda akibat gempa tersebut. Jokowi mengatakan, bencana gempa bumi yang terjadi di Lombok Utara tak terduga sebelumnya. Untuk itu, ia mengajak masyarakat yang menjadi korban menerima musibah ini dengan ikhlas, tawakkal dan tetap semangat untuk membangun. ‘’Sekolah-sekolah akan

dibangun dalam dua minggu ini. Dan nanti urusan ujian akan diatur oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. Saya kira (ujian nasional) tidak akan menyulitkan anak-anak. Akan dipermudah,’’ kata Jokowi. Presiden mengungkapkan, bencana seperti ini pernah terjadi di Banjarnegara dan Aceh. Dikatakan kondisi fasilitas pendidikan pascabencana hampir sama dengan yang ada di Lombok Utara. Sehingga, penanganannya juga akan sama dilakukan oleh pemerintah pusat.

Pada kondisi yang sama, pemerintah pusat juga akan membantu proses rekonstruksi rumah warga yang rusak secepatnya. Untuk rumah yang rusak berat akan diberikan bantuan Rp 50 juta, rusak sedang Rp 25 juta dan rusak ringan Rp 10 juta. ‘’Saya lihat di sini paling banyak rusak berat. Nanti dikerjakan sama-sama, akan dibantu TNI dan Polri untuk membersihkan dan lain-lain. Pada saat membangun akan diberikan bimbingan dari Kementerian

PUPR. Agar yang dibangun adalah rumah-rumah yang tahan gempa,’’ kata Presiden. Presiden mengatakan, Lombok Utara pernah terjadi kejadian serupa tahun 1979. Untuk itu, perlu disiapkan rumah yang tahan gempa. Nantinya pembangunan rumah warga yang rusak tersebut diawasi langsung oleh bupati dan gubernur. ‘’Pak Gubernur dan Pak Bupati saya minta nanti dalam pengawasan. Sehingga bisa pulih kembali,’’ pungkasnya. (nas)

Relawan Bangkitkan Semangat Hidup Pengungsi Dari Hal. 1 Dengan uang itu, ia membeli sebuah perahu. ‘’Pas mau saya pakai, eh gempa. Sekarang perahu nganggur,’’ kata Mahdan. Bebannya kini dihantui denda berlipat lipat jika tidak kunjung mencicil pinjaman itu. ‘’Kalau memang mau dipermasalahkan saya pasrah kalau perahu disita,’’ ujarnya pasrah. Suharman (40) baru saja selesai membangun rumah barunya di Penyambuan. Uang yang dipakai hasil pinjaman bank, dengan konsekwensi harus mencicil tiap bulannya Rp 880 ribu. Baru sepekan rumah ditempati, gempa mengguncang, rumahnya roboh. Belum hilang trauma gempa, ketakutannya bertambah. Khawatir pihak bank menyita sertifikat tanah pekarangan yang jadi agunan jika tidak kunjung melanjutkan cicilan. ‘’Mudahmudahan ada kelonggaran dari bank. Soalnya bagaimana mau kerja kalau masih di tenda begini,’’ keluhnya.

Suharman sehari hari berprofesi sebagai tukang bangunan. Ia juga ingin segera pulang, membuat tenda darurat untuk ditempati bersama keluarganya di dekat puing puing rumahnya. “Saya ingin cepat kerja lagi, supaya bisa bayar hutang bank,” harapnya. Dukungan Moral Relawan Ratusan relawan terus berdatangan ke Lombok Utara, daerah paling parah terdampak gempa. Mereka adalah kelompok dan perorangan yang ikhlas datang untuk membantu pemulihan psikologi para korban. Segala macam metoda disampaikan demi mengembalikan kepercayaan diri para korban, menghapus rasa trauma dan upaya mencegah stres. Barata Nusantara, relawan yang terdiri dari sekumpulan remaja ini berusaha mengajak anak-anak korban gempa bermain. Anak anak diperkenalkan cara adaptasi dengan bencana, tindakan yang diambil jika terjadi gempa atau bencana lain. ‘’Melalui permain-

an dan lagu kami berusaha hilangkan traumanya,’’ kata Putu Rahayu, anggota relawan Barata Nusantara. Di tenda darurat yang disulap jadi tempat belajar dan bermain itu ia menghadapi anak yang dalam kondisi trauma. ‘’Mereka masih takut dengan suara keras,’’sebutnya. Agar truma tidak berlarut, mereka mengajarkan dengan lagu, bagaimana cara berlindung dan menghindar dari dampak gempa. Menurut data Posko Satgas Penanggulangan Bencana Daerah, jumlah relawan medis dan relawan perorangan yang terdftar mencapai 104 orang. Sedangkan yang terdata secara kelembagaan mencapai 100 lembaga. Salah satunya Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC), menggerakkan semua potensi untuk membantu para korban, khususnya pengungsi yang akan tinggal cukup lama di tenda darurat.

Ketua MDMC Muslimin mengaku timnya tidak saja dari kalangan internal, tapi juga berbagai daerah. “Kami menurunkan tim medis, koordinasi dengan jaringan Muhammadiyah, memberikan pertolongan pertama, emergency. Yang kami datangkan paling banyak tim medis,” jelasnya. Tim medis berdatangan, dari Lamongan dan RSPKU Muhammadiyah Bima. Bahkan tim medis sampai kehabisan obat. Tim relawan bahkan sampai kewalahan, sehingga harus berkoordinasi dengan Muhammadiyah pusat. Kerja mereka berusaha terukur, ada tim assessment untuk cari tahu keberadaan korban yang perlu segera mendapatkan penanganan medis dan logistik. Upaya pemulihan psikologi korban terus dimaksimalkan meski mereka harus berpacu dengan gempa yang terus mengguncang. “Tim trauma healing sudah datang, sudah 100 personel yang

bekerja sejak gempa pertama terdampak di Sembalun, Sambelia dan Bayan. Sampai sekarang mereka bekerja terus,” kata Muslimin. Rasanya tak bisa diungkapkan ketika melihat respons para pengungsi ketika relawan datang dalam situasi darurat. Sadar bahwa pendampingan harus terus menerus dilakukan, karena para pengungsi tidak hanya beberapa hari di tenda darurat, tapi diperkirakan berbulan bulan. Kepala BPBD NTB Ir. H. Mohammad Rum sangat menyadari besarnya faedah kehadiran tim relawan dari berbagai penjuru daerah. “Kehadiran relawan tentu sangat bermanfaat, apalagi tenaga kami terbatas. Sehingga sangat membantu tugas pokok kami,” puji Rum. Kehadiran relawan tetap di bawah koordinasi pihaknya di posko induk. Teregister secara online maupun offline. Sehingga ketika bekerja di lapangan, bisa terkoordinir. (ars)

Lima Direktif Presiden Tangani Gempa NTB Dari Hal. 1 ‘’Pertama, pastikan betul jumlah rumah rusak berat maupun rusak sedang dan rusak ringan,’’ kata Jokowi. Data-data terkait kerusakan rumah milik warga saat ini sangat dibutuhkan untuk memudahkan pemerintah pusat mendistribusikan bantuan yang akan diberikan kepada tiap kepala keluarga. Bagi warga yang rumahnya mengalami rusak berat, pemerintah telah menetapkan akan memberikan bantuan sebesar Rp50 juta, rusak sedang Rp 25 juta dan rusak ringan Rp 10 juta. Direktif kedua, Presiden Jokowi memerintahkan agar bantuan bagi warga yang tem-

pat tinggalnya rusak berat untuk dapat diserahkan mulai Selasa (14/8). Presiden menargetkan sebanyak 1000 kepala keluarga telah mendapatkan bantuan pada tahap pertama. ‘’Kemudian setelah itu penyerahan bantuan untuk perbaikan rumah lainnya segera dilaksanakan terus,’’ ucapnya. Selain itu, Presiden menginginkan agar aktivitas perekonomian di daerah terdampak gempa dapat sesegera mungkin dipulihkan. Oleh karena itu, dalam direktifnya yang ketiga, Jokowi meminta jajarannya untuk turut memprioritaskan perbaikan fasilitas-fasilitas penunjang perekonomian. ‘’Untuk fasilitas-fasilitas umum yang berkaitan dengan

ekonomi misalnya pasar, agar ini didahulukan. Terutama pasarpasar yang rusaknya ringan agar segera diperbaiki dan masyarakat didorong untuk beraktivitas ekonomi kembali,’’ jelasnya. Keempat, Presiden menyadari bahwa di daerah yang sama gempa pernah beberapa kali melanda sejak tahun 1979. Dengan kata lain, wilayah Lombok merupakan kawasan rawan bencana gempa bumi. Untuk itu, Presiden ingin agar warga setempat diberikan edukasi mengenai pembangunan rumah yang tahan gempa untuk meminimalkan kerusakan yang terjadi jika bencana tersebut kembali melanda di kemudian hari. ‘’Harus kita mulai sejak saat

ini pembangunan rumah harus dengan konstruksi RISHA (Rumah Instan Sederhana Sehat). Konstruksi RISHA ini nanti akan dikawal oleh Kementerian PUPR sehingga betul-betul rumah yang ada sebanyak yang tadi sudah disebutkan betulbetul rumah yang tahan gempa,’’ kata Presiden. Terakhir, Presiden juga menginstruksikan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat untuk turut membenahi fasilitas-fasilitas pendidikan dan kesehatan yang rusak amaupun hancur karena gempa. ‘’Yang kelima, saya minta Kementerian PU untuk fasilitas umum yang berkaitan dengan kesehatan dan pendidikan

satu per satu dimulai. Jangan sampai terlalu lama tidak disentuh sehingga anak-anak kita nanti tidak bisa belajar dan kegiatan belajar mengajar di sekolah juga kita harapkan bisa pulih kembali,’’ tandasnya. Ratas yang diadakan di tenda pengungsian tersebut dihadiri oleh Gubernur NTB, Dr. TGH. M. Zainul Majdi, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Kapolri Jenderal Pol.Tito Karnavian, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan Marsekal Madya M. Syaugi, dan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana Willem Rampangilei. (nas)

Jokowi-TGB Jangkau Pengungsi di Bukit dengan Trail Dari Hal. 1 Komandan Satgas Penanggulangan Daerah Bencana Gempa Lombok, Kol. CZI. Ahmad Rizal Ramdhani menyebutkan, data Senin (13/8) gempa Lombok merusak sedikitnya 71.740 rumah, 458 prasarana pendidikan, 60 sekolah, 115 masjid, 10 pura, dan dua jembatan. Sementara jumlah pengungsi mencapai 352.736 jiwa. Jokowi juga menemui pengungsi di wilayah Pemenang, Lombok Utara. Katanya, bantuan pembangunan rumah akan mulai disalurkan. Warga diminta untuk kembali membangun rumah secara gotong-royong. Antusias warga untuk melihat orang nomor satu di Indonesia ini sangat tinggi. Mereka berjubel menyodorkan tangan kanan minta bersalaman. Sebagian pasrah berdiri di balik kerumunan. Pengungsi juga berebut

buku tulis yang disebar Presiden. Begitu juga terhadap paket bantuan Presiden RI yang isinya beras 5 kg, teh celup satu kotak, minyak goreng, dan gula. Jokowi lantas dengan polos duduk di tanah lapangan yang ditempati pengungsi. Warga berebut ingin mendekati Presiden. Jokowi bahkan harus meredakan antusiasme warga dengan memakai bahasa Sasak. ’’Tokol, tokol (duduk, duduk),’’ ujar Presiden meminta warga yang berdiri di hadapannya untuk duduk. Jokowi mulai menyapa warga dengan pertanyaan. ‘’Yang rusak berat mau dibantu berapa,’’ tanya Presiden. Warga serempak menjawab Rp100 juta. Presiden membalas dengan senyum kemudian berseru. ‘’Perlu saya sampaikan, yang rusak berat dibantu pemerintah Rp50 juta. Sudah kita hitung. Insya Allah cukup,’’ ucap Jokowi. Untuk rumah kategori rusak sedang disantuni Rp25

juta dan rusak ringan Rp10 juta. Korban terdampak nanti akan dibuatkan tabungan. Dana tersebut disetor bertahap sesuai kebutuhan membeli material bangunan. ‘’Nanti dikerjakan bersama, diawasi gubernur dan bupati,’’ ucap Jokowi di hadapan ratusan pengungsi di halaman Polsek Pemenang, Lombok Utara, Selasa (14/8). Jokowi memerintahkan Gubernur NTB, Dr. TGH. M. Zainul Majdi dan Bupati Lombok Utara, TGH. Najmul Akhyar -yang turut mendampingi Presidenuntuk mengawasi pengerjaan pembangunan kembali rumah warga yang rusak. Turut hadir, Kepala Staf Presiden, Jenderal (Purn) Moeldoko; Menteri PUPR, Basuki Hadimulyono; Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto; Kapolri Jenderal Pol M Tito Karnavian dan Kepala BNPB, Willem Rampangilei. Presiden memerintahkan rehabilitasi rumah korban

dibangun dengan konsep rumah tahan gempa. “Nanti dibimbing Pak Menteri PU supaya dibangun rumah yang tahan gempa. Diajari bagaimana membangunnya,’’ kata Presiden. Masa rehabilitasi warga pada tahap pertama ditargetkan pembangunan sebanyak 1.000 rumah. Menyusul kemudian rehabilitasi fasilitas pendidikan yang akan dimulai satu pekan lagi. ‘’Sekolah nanti dibangun Pak Menteri PU. Termasuk nanti pasar, tempat ibadah. Mulai dibangun minggu depan,’’ pesan Presiden. Dia berharap pemerintah bersama masyarakat dapat segera membangun lagi rumahrumah yang rusak. Warga yang kehilangan rumah bisa kembali memiliki tempat berlindung sehingga punya tempat untuk pulang meninggalkan tendatenda pengungsian. Untuk pembangunan rumah masing-masing saya minta gotong-royong dengan

tetangga. Biar cepat selesainya, dibantu bapak dari TNI, Polri,” jelasnya. Salah satu pengungsi, Maspuah (40) mengatakan akan menyerahkan pembangunan rumahnya yang ambruk ke pemerintah. Pedagang sayur keliling tetangga sprinter Lalu Mohammad Zohri ini legowo berapa pun bantuan dari pemerintah. ‘’Bersyukur saja akan dibantu. Saya tidak punya tabungan. Rumah saya rata dengan tanah,’’ kata dia sambil menggendong putri bungsunya Ririn Fitriani (6) yang selamat dari terjangan tembok batako saat gempa 7 SR pada Minggu (5/8). Sama halnya dengan tetangganya di Dusun Karang Pansor, Pemenang Timur, Lombok Utara, Inaq lmah. Ibu tiga anak ini berharap rumah yang dibangun dari dana pemerintah bisa tahan tidak ambruk dari goncangan gempa. (why/nas)


BERLANGGANAN/PENGADUAN LANGGANAN HUBUNGI : 081917168822 - 081238792598

Rabu, 15 Agustus 2018

suarantb.com

@suarantbcom

@suarantbcom

http://facebook.com/suarantbdotcom

http://twitter.com/suarantbcom

http://instagram.com/suarantbcom

TELEPON: Iklan/Redaksi/Sirkulasi (0370) 639543 Facsimile: (0370) 628257

PT. Uni-Charm Indonesia Serahkan Bantuan untuk Korban Gempa NTB Tanjung (Suara NTB) PT.Uni-Charm Indonesia yang merupakan perusahaan Jepang selaku produsen popok bayi MamyPoko, popok dewasa Lifree dan pembalut wanita Charm, yang merupakan produk-produk dengan Market Share No.1 di Indonesia, menunjukkan kepeduliannya dengan memberi bantuan kepada korban bencana gempa bumi di Lombok, NTB. PT. Uni-Charm Indonesia berusaha untuk menyalurkan bantuan dengan segera kepada korban gempa bumi berupa popok bayi MamyPoko, popok dewasa Lifree dan pembalut wanita Charm kepada pengungsi yang menjadi korban gempa bumi baik di Lombok Utara

maupun Lombok Barat. Di Kabupaten Lombok Utara, penyerahan bantuan dilakukan secara langsung oleh Ayu Sukreni dari perwakilan PT. Uni-Charm Indonesia area Lombok kepada perwakilan pemerintah daerah di Posko Bantuan Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi NTB atau relawan pada Kamis (9/8) lalu. Produk PT.UniCharm Indonesia berupa popok dewasa Lifree didistribusikan ke Rumah Sakit Tanjung, produk MamyPoko dan Charm dibawa ke Kecamatan Santong dan dibagi ke empat posko pengungsian. PT. Uni-Charm Indonesia bekerjasama dengan CV. Delapan Delapan selaku pihak distributor menyerahkan langsung bantuan ke posko utama pengungsian baik di Lombok

Utara maupun di Lombok Barat. Produk-produk PT. UniCharm seperti popok dewasa, popok bayi dan pembalut wanita memang sangat dibutuhkan oleh para pengungsi, sehingga PT. Uni-Charm Indonesia terlibat secara aktif dalam rangka meringankan beban para korban gempa bumi. Selain di Lombok Utara, penyaluran bantuan produkproduk PT.Uni-Charm Indonesia juga dilakukan di Desa Selat, Kecamatan Narmada Lombok Barat. Di daerah ini, banyak rumah warga hancur akibat gempa dan penghuninya menjadi pengungsi. Selain logistik, mereka juga butuh popok dewasa, popok bayi dan pembalut wanita,” Di sinilah kami hadir memberi bantuan kepada para pengungsi,” kata Ayu Sukreni. (ris/*)

Ayu Sukreni dari perwakilan PT.Uni-Charm Indonesia area Lombok menyerahkan bantuan produk PT. Uni-Charm Indonesia kepada perwakilan pemerintah daerah atau relawan di Lombok Utara, Kamis (9/8).

Otsuka Berbagi untuk Pengungsi Gempa NTB Mataram (Suara NTB) Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang terkena dampak gempa NTB, Otsuka turut ambil bagian untuk memberikan bantuan kepada para pengungsi. Bantuan dilakukakn di posko pengungsian desa Kekait, Gunungsari pada Selasa (14/8). Pemilihan Gunungsari sendiri sebagai lokasi pemberian bantuan didasarkan atas kondisi wilayah berdampak gempa cukup parah dan belum banyak bantuan diberikan kepada masyarakat. Roy Sparinga,Ph.D, selaku President Commisioner PT. Amerta Indah Otsuka, menerangkan bahwa pemberian

bantuan yang dilakukan oleh Otsuka terbagi dalam dua bentuk di dua tempat berbeda. “Bantuan berupa barang serta uang tunai kepada para pengungsi, selain di posko pengungsian juga disalurkan ke beberapa rumah sakit di Lombok Utara,” terangnya kepada Suara NTB. Bentuk bantuan yang Otsuka berikan berupa Pocari Sweat ( 7.200 botol ), selimut ( 200 pcs ), Infus ( 5.000 botol ), obat-obatan dan juga alat- alat kesehatan. Sementara dalam bentuk uang tunai terkumpul dari para karyawan sebanyak Rp 41.500.000. Roy berharap adanya bantuan ini bisa membantu meringankan beban

para pengungsi akibat gempa seperti kedinginan, kekurangan air minum, dehidrasi serta penyakit diare. “Apalagi dari cerita tim relawan di sini banyak pengungsi mengalami diare akibat kurangnya air bersih serta lingkungan yang tidak layak,” jelasnya. Tercatat pada hari kelima pascagempa, ada 28 orang pengungsi di posko Kekait ini terkena penyakit diare. Bagi pasien yang terkena diare akan sangat mudah kehilangan cairan tubuh dan mengakibatkan dehidrasi, Pocari Sweat adalah minuman yang mirip dengan cairan tubuh yang dapat menggantikan cairan tubuh dengan cepat.

“Dengan bantuan ini, diharapkan dapat membantu menjaga kesehatan para pengungsi, seperti halnya filosofi kami yaitu Otsuka people creating new product for better health worldwide, Otsuka akan selalu memberikan kontribusi kesehatan kepada masyarakat di Indonesia,” ujar Ricky Suhendar, selaku Coorporate Communication Director PT Amerta Indah Otsuka. Ia berharap semoga bantuan ini bisa diterima dengan baik. Serta ia mendoakan agar seluruh warga pengungsi gempa bumi Lombok bisa segera melewati masa - masa sulit ini bersama. Mutawib, ketua tim relawan desa Kekait sangat

mengapresiasi bantuan dari Otsuka kepad para pengungsi di desanya. “Di sini ada 40 pos pengungsi dengan jumlah pengungsi mencapai 7.820 jiwa atau 2.637 KK,” terangnya. Posko Kekait ini merupakan yang terbesar dengan pengungsi mencapai 1.400 jiwa dan berasal dari tiga dusun. Mutawib menjelaskan kerusakan di Kekait mencapai 95% di mana banyak rumah warga ambruk dan rata dengan tanah. “Paling dibutuhkan di posko pengungsi ini adalah tempat mandi dan cuci karena air yang ada hanya digunakan untuk wudhu dan masak, selebihnya dilakukan di sungai,” ujarnya. (uul)

(Suara NTB/ist)

BERBAGI - Ricky Suhendar, Coorporate Communication Director PT Amerta Indah Otsuka saat memberikan bantuan kepada korban gempa di Kekait, Selasa (14/8).


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.