Bali Post - Senin, 12 Oktober 2009

Page 1

HARIAN UNTUK UMUM TERBIT SEJAK 16 AGUSTUS 1948 PERINTIS: K. NADHA

SENIN PON, 12 OKTOBER 2009

Bali Post

20 HALAMAN SEJAK 1948

NOMOR 55 TAHUN KE 62 Online :http://www.balipost.co.id http://www.balipost.com E-mail: balipost@indo.net.id HARGA LANGGANAN Rp. 60.000 ECERAN Rp 3.000

Pengemban Pengamal Pancasila

TELEPON: Iklan/Redaksi/Sirkulasi (0361) 225764 Facsimile: 227418

Ramlan, si Pemotong Kaki

Sudah Membaik, Jarang Bicara RAMLAN (18), korban gempa Sumatera Barat (Sumbar) yang selamat dengan menggergaji kakinya sendiri, kini kondisinya telah membaik. Staf Rumah Sakit Yos Sudarso, Nur, Minggu (11/10) kemarin mengatakan, sejak dirawat kondisinya telah membaik. Demikian pula luka-lukanya sudah tidak mengeluarkan darah lagi. ‘’Dia kini mulai pendiam. Dia mengalami trauma karena dihujani pertanyaan yang sama terkait pengalaman buruknya menghadapi gempa,’’ kata Nur. Seperti diketahui, Ramlan terhimpit reruntuhan salah satu proyek gedung provider telepon di Kota Padang. Ia

LENSA

akhirnya memotong kakinya agar dapat keluar dari gedung. Pemotongan kakinya itu dilakukannya sendiri. Saat ditemui, Minggu siang kemarin, Ramlan yang masih berada di tenda darurat Rumah Sakit Yos Sudarso mulai terlihat sehat. Ia yang ditemani salah seorang kerabatnya terlihat santai memegang sebuah tabloid. Ia tidak mengeluarkan sepatah kata pun. Gempa bumi berkekuatan 7,6 SR yang mengguncang Sumbar dan sekitarnya pada 30 September lalu, hingga Minggu kemarin pukul 12.00 WIB, korban tewas yang ditemukan mencapai 809 orang. Sementara korban yang dinya-

takan masih hilang sebanyak 241 orang. Pascagempa yang meluluhlantakkan Padang, bantuan kemanusiaan terus mengalir. Tak hanya datang dari dalam negeri, juga bantuan datang dari luar negeri. Selain personal, peralatan, sejumlah negara juga membantu makanan, minuman dan tenda-tenda untuk rumah sakit serta pengungsian. Pemerintah Australia akan memberikan bantuan 17 juta dolar AS kepada Indonesia untuk pemulihan dan rekonstruksi daerah korban gempa di Jawa Barat dan Sumatera Barat. Hal.19 Jawa Barat

Bali Post/ant

KORBAN GEMPA - Bintang sinetron Manohara meninjau korban gempa Ramlan yang kakinya putus yang digergajinya sendiri untuk bisa keluar dari reruntuhan bangunan. Kini Ramlan dirawat di tenda darurat RS Yos Sudarso, Padang, Sumbar.

Polisi Izinkan Mahasiswa Ambil Barang Jakarta (Bali Post) Tiga hari pascapenembakan dua tersangka teroris, Syaifudin Zuhri alias Saefudin Jaelani dan M. Syahrir, aparat kepolisian masih menjaga lokasi kejadian. Hal ini dilakukan untuk keperluan olah tempat kejadian perkara yang digelar Senin (12/10) ini. Demikian dikatakan Wakapdihumas Polri Brigjen Pol. Sulistyo Ishak, Minggu (11/10) kemarin.

Bali Post/ant

AIR BERSIH - Sejumlah warga antre mengambil air bersih dari mobil tangki air di kawasan Muaro, Padang, Sumatera Barat, Minggu (11/10) kemarin. Di sejumlah wilayah warga antre air, karena pasokan air masih tersendat.

”SIMPATI ANDA’’ GEMPA SUMBAR ATAS permintaan para pembaca dan atas kepedulian krama Bali pada saudara-saudara kita yang menjadi korban gempa di Padang, Bali Post menerima sumbangan ”Simpati Anda untuk Gempa Padang’’. Sumbangan dapat dibawa langsung ke Sekretariat Bali Post, Jalan Kepundung 67 A Denpasar atau dikirim ke BCA Cabang Denpasar dengan nomor rekening 040-3555000. Blangko setoran mohon dikirim ke sekretariat redaksi dengan nomor faximile (0361) 227418. Terima kasih atas sumbangsih Anda, semoga Ida Sang Hyang Widhi Wasa/TuhanYang Maha Esa selalu melindungi kita bersama.

SUMBANGAN MASUK King Steak, Jimbaran I Wayan Sulistiawa Ryan Dharma Chandra Felicia Chandra Liem Gwat Lie Iva Fidjriati Schw Darmawan Maarten Gerard NN AA Ngr Agung S I Nengah Ritis Drs AA Arka Hardiana, MM Jumlah yang diterima hari Ini Jumlah muat sebelumnya Jumlah seluruhnya

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

900.000 300.000 300.000 300.000 300.000 1.500.000 100.000 500.000 250.000 50.000 100.000 1.000.000 5.600.000 41.953.500 47.553.500

KOTA

2

KEJELASAN operasional proyek Puskesmas Kerobokan bernilai Rp 1,2 miliar dipertanyakan anggota DPRD Badung. Pasalnya, puskesmas dadakan di Banjar Aseman Kawan Desa Tibubeneng, Kuta Utara itu dinilai kurang representatif dan jaraknya terlalu jauh dari Kerobokan. Lantas kapan puskesmas tersebut beroperasi?

KABUPATEN LAMA dicari warga dan polisi, kakek I Nengah Kasih (70), si penjagal istrinya sendiri, ternyata ditemukan tewas membusuk, Minggu (11/10) kemarin sekitar pukul 09.00 wita di jurang dasar sungai Banjar Lebu Babakan Desa Lokasari, Sidemen, Karangasem. Mayat Kasih, kata Kapolsek Sidemen AKP AA Gede Arta seizin Kapolres Karangasem AKBP Amur Candra, J.B., setelah dievakuasi langsung dikirim ke RS Sanglah untuk diotopsi.

Bali Post/sep

DIJAGA APARAT - Sejumlah aparat menjadi ‘’pagar’’ di rumah kos yang sebelumnya dikontrak Syaifudin Zuhri dan Syahrir. Kedunya tewas setelah terjadi baku tembak dengan Densus 88.

SBY Seleksi 100 Lebih Figur Calon Menteri Bogor (Bali Post) Presiden terpilih Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan mulai memanggil para calon menteri kabinet pemerintahannya yang kedua pada Jumat pekan depan. ‘’Yang jelas saya ingin sampaikan dalam minggu depan ini sudah akan mulai, Jumat-lah,’’ kata Menteri Sekretaris Negara Hatta Radjasa usai rapat di kediaman Yudhoyono di Puri

Cikeas Indah, Bogor, Minggu (11/10) kemarin. Hatta menjelaskan, saat ini Presiden Yudhoyono telah selesai melakukan seleksi terhadap lebih dari seratus nama yang dicalonkan menjadi menteri dalam kabinet mendatang dan setelah itu akan dilakukan seleksi terhadap namanama yang dianggap layak. Boediono sebagai wakil presiden terpilih, lanjut Hat-

ta, juga memiliki andil dalam menentukan calon menteri dalam kabinet mendatang. ‘’Kalau dilihat Pak Boediono sering kemari (Cikeas-red), saya tidak usah menjawab, sudah bisa terjawab sendiri,’’ ujarnya. Mekanisme pemanggilan calon, lanjut Hatta, bisa melalui telepon dari dirinya atau dari Sekretaris Kabinet Sudi Silalahi. ‘’Itu Pak Presiden den-

gan hak preogatifnya akan melihat siapa saja yang kira-kira memenuhi kriteria yang diinginkan oleh Presiden untuk menduduki pos-pos tertentu. Nah, kalau sudah tentu tinggal komunikasi hubungi orangnya. Ya... bisa saya yang menghubungi, bisa Pak Sudi, tidak ada masalah kalau sudah menghubungi,’’ tuturnya. Hal.19 Struktur Kabinet

Memaknai Galungan dengan Konteks Kekinian

Bukan Sekadar ”Dharma’’ Kalahkan ”Adharma’’ RABU (14/10) lusa, umat Hindu akan merayakan hari raya Galungan. Penyiapan spiritual untuk merayakan ‘’hari kemenangan’’ ini telah dilakukan sejak Kamis (8/ 10) yang dikenal dengan Sugihan Jawa. Sementara keesokan harinya, Jumat Kliwon, Sungsang, (9/10), disebut Sugihan Bali. Banyak umat Hindu masih bingung, merayakan Sugihan Jawa atau Sugihan Bali. Mereka mengira, kata

‘’Jawa’’ dan ‘’Bali’’ adalah nama tempat, padahal tidak. Kata ‘’Jawa’’ di sini berarti jaba yang artinya di luar. Sama seperti orang Bali menyebut pendatang dari luar selalu menyebutkan uli Jawa, walaupun mereka dari Lombok, Kalimantan atau daerah lain di Indonesia. Dengan demikian, makna upacara Sugihan Jawa adalah penyucian makrokosmos atau buana agung atau alam semesta sebagai tempat ke-

hidupan. Pembersihan ini secara sekala dilakukan dengan membersihkan palinggih atau tempat-tempat suci yang digunakan sebagai tempat pemujaan. Kemudian pada hari Sugihan Bali, umat Hindu mengaturkan sesaji yang pada intinya melakukan penyucian buana alit atau diri sendiri (mikrokosmos), sehingga bersih dari perbuatan-perbuatan yang ternoda. Dengan adanya kesucian lahir dan batin itu,

umat lebih bisa memaknai hari suci Galungan sebagai kemenangan dharma. Pada Jumat lalu, sebaiknya umat melakukan tirta gocara atau tirtayatra yakni dengan pergi ke samudera — sumber mata air atau bisa di merajan. Dalam praktik yoga umat Hindu pada Sugihan Bali melakukan yoga semadi yang ditujukan untuk mulatsarira. Hal.19 Menahan Diri

Sekarang Tak Terlalu Sering Kencing Lagi 5

SAAT ditemui, pekan kedua Juni 2009 lalu, usia Nyonya Desak Nyoman Sriati sudah 53 tahun. Namun, menurut ibu dua anak ini, sejak tiga tahun sebelumnya ia telah terdeteksi menderita diabetes mellitus alias kencing manis. Akibatnya, wanita yang bekerja sebagai ibu rumah tangga ini terlalu sering mengalami buang air kecil. “Satu jam sekali saya kencing,” ujarnya. Karena itu, kerap sekali ia terbangun di malam hari. Selain itu, ia juga sering mengalami haus. Dan untuk mengatasinya, ia melakukan banyak minum. Gejala lain yang ia rasakan adalah: penglihatannya

buram. Untuk mengatasinya, sari bubuk kacang hijau plus salah seorang anaknya yang kedelai itu penyakitnya mubekerja sebagai perawat lai berkurang. “Sekarang saya kencing membelikannya sudah dua setenobat secara rutin. gah jam sekali seSelain itu, sang hingga tidur anak juga membemalam sudah leblikan alat untuk ih enak,” ujarnya. mengecek kadar “Selain itu, badan gula darah untuk saya sekarang warga Desa Kelebih fit,” lanjutmenuh, Kecamanya. tan Sukawati, Kata diabetes Kabupaten Gianberasal dari bayar, Provinsi Bali, ini. Namun, sejak Desak Nyoman Sriati hasa Yunani, yang artinya mengalir dua bulan sebelum wawancara ini dilakukan, ia terus. Sedangkan mellitus sudah rutin meminum Zena- berasal dari bahasa Latin, 600 dua kali dalam sehari. yang artinya manis atau Ternyata dengan bantuan madu. Jadi, air kencing pen-

deritanya biasanya mengalir terus dan berasa manis. Rasa manis itu disebabkan meningkatnya kadar gula darah, yang disebut hiperglikemia. Umumnya penyakit ini bersifat menahun (kronis) sehingga banyak orang tidak sadar ia telah mengidapnya. Ketidaksadaran itu disebabkan karena gejalanya belum menganggu aktivitas mereka. Walaupun demikian, adakalanya penyakit ini muncul secara mendadak alias akut. Diabetesi (penderita diabetes) berasal dari semua lapisan umur, sosial, dan ekonomi. Hal.19 Untuk Informasi

Kata dia, polisi telah memberikan izin kepada para penghuni rumah kos tersebut untuk mengambil barang-barangnya yang ada di dalam kamarnya masing-masing. Pengambilan barang keperluan mereka itu tetap dalam pengawasan aparat keamanan. Sebelum diizinkan masuk, para penghuni yang sebagian besar mahasiswa telah dicatat satu per satu identitas mereka. ‘’Kami akan mengganti fasilitas milik anak kos yang rusak. Mereka harus lebih dahulu melaporkannya kepada kami. Kami juga akan memberikan fasilitas sebagai pengganti kerugian. Bentuknya seperti apa, kami sendiri be-

lum tahu. Tetapi nanti diberikan setelah dilakukannya olah TKP,’’ imbuh jenderal bintang satu ini. Rumah kos itu sendiri masih dipasangi garis polisi. Para mahasiswa itu terlihat senang bisa membawa keluar barang-barang dari kamarnya. Barang yang mereka ambil, ratarata adalah pakaian, ponsel, laptop, dompet serta buku-buku untuk keperluan kuliah. Sementara kondisi kamar kos nomor 15 yang dihuni tersangka Syaifudin dan Syahrir terlihat berantakan. Pecahan kaca berhamburan. Kamar itu telah ditutup tripleks yang dipaku dengan palang kayu. Hal.19 Postur Gemuk


KOTA

2 DENPASAR & SEKITARNYA Doa Bersama di Ground Zero Tujuh tahun lalu, tepatnya 12 Oktober 2002, tragedi kemanusiaan bom Bali, meluluhlantakkan kawasan Legian dan pariwisata Bali secara umum. Hari ini, peringatan mengenang kembali tragedi sekaligus menyerukan perdamaian di seluruh dunia, kembali digelar di Ground Zero, Monumen Bom Bali, Legian. Lurah Kuta Gede Suparta, Minggu (11/10) kemarin mengatakan, peringatan tahun ini lebih sederhana. Tahun ini masyarakat Kuta menyerahkan sepenuhnya kepada masyarakat atau keluarga korban yang ingin melakukan perenungan di monumen. Yayasan korban bom Bali akan menggelar doa bersama pukul 09.00 wita. Sore harinya akan digelar penyulutan obor perdamaian. Acara ini dirangkaikan dengan paddle for peace, lepas tukik, serta acara spontan lainnya. Acara ini ditujukan untuk warga Kuta, termasuk para wisatawan dan lapisan masyarakat lainnya. Sebagai persiapan, di sekitar monumen telah dipasangi semacam pembatas khusus. Pembatas ini menurut rencana juga akan dipasang permanen. (ded)

Senin Pon, 12 Oktober 2009

Dipertanyakan, Operasional Proyek Puskesmas Kerobokan Rp 1,2 M Denpasar (Bali Post) Pelayanan kesehatan melalui puskesmas untuk warga Kerobokan, dikeluhkan. Pasalnya, puskesmas dadakan di Banjar Aseman Kawan Desa Tibubeneng Kuta Utara itu dinilai kurang representatif dan jaraknya terlalu jauh dari Kerobokan. Tidak hanya itu, warga juga mempertanyakan kejelasan operasional Puskesmas Kerobokan yang bernilai Rp 1,2 miliar, yang hingga kini tak kunjung beroperasi.

Gema Perdamaian 2009 SENIN (12/10) ini pukul 16.00 wita, Gema Perdamaian 2009 juga digelar di Monumen Perjuangan Rakyat Bali. Kegiatan ini akan diikuti ribuan peserta dari lintas agama, suku dan budaya. Menurut Ketua Panitia Nyoman Baskara, Gema Perdamaian tidak dimaksudkan untuk mengenang peristiwa bom Bali, melainkan untuk terus mengingatkan siapa saja akan pentingnya perdamaian, hidup rukun dan saling menghargai. “Kita ingin jadikan Bali sebagai ikon perdamaian yang digemakan di seluruh penjuru dunia,” ujar Baskara. Siapa pun warga masyarakat yang ingin mengikuti Gema Perdamaian diimbau menggunakan pakaian adat madya yang bernuansa putih. (056)

Sehari, Anjing Gigit Delapan Warga BERTINGKAH aneh tidak biasa, salah satu anjing peliharaan warga di Muding Kerobokan Kuta dalam sehari menggigit delapan warga sekaligus. Tidak hanya itu, malam sebelumnya anjing tersebut sempat menggigit majikannya sendiri sewaktu hendak mengikat anjing tersebut. Salah satu warga Muding Kerobokan yang tergigit, Wayan Suandani (40) menuturkan, saat digigit dirinya sedang mempersiapkan upacara ngaben di rumahnya. Anjing tersebut milik tetangga yang biasa main ke rumah. ‘’Tiba-tiba saja tanpa menggonggong ia masuk dan langsung menggigit kaki kanan saya,’’ ujarnya saat ditemui di RS Sanglah, Minggu (11/10) kemarin. Tidak hanya Suandani yang digigit. Ternyata sebelum menggigit Suandani, anjing betina tersebut sudah menggigit setidaknya tujuh orang yang kebetulan lewat. Dua di antaranya masih anak-anak. Salah satu warga yang kebetulan lewat dan tergigit adalah Wayan Sugi (59). Ia mendapatkan satu gigitan di tangan kirinya. Khawatir rabies, Suandani dan Sugi kemudian ke RS Sanglah untuk meminta VAR. Yang lain katanya sudah minta VAR. ‘’Bahkan malam sebelumnya, pemilik anjing namanya Wayan Gatra juga sempat digigit saat mau mengikat anjing tersebut,’’ tutur Suandani. Takut menggigit orang lain lagi, sang pemilik kemudian menembak mati anjingnya dengan senapan angin. (san)

LPMP Didesak Perjuangkan Dana ’’Block Grant’’ ke Pusat Denpasar (Bali Post) Pada tahun 2009 lalu, dana block grant yang selama ini dikucurkan pemerintah pusat guna menggairahkan aktivitas penelitian tindakan kelas (PTK) di kalangan guru menghilang dari DIPA Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) di seluruh provinsi di Indonesia. Dengan tidak dialokasikannya dana motivasi penelitian tersebut, para guru praktis harus membiayai kegiatan PTK itu secara swadaya. Di sisi lain, tidak semua guru mampu membiayai PTK itu, sehingga aktivitas penelitian di kalangan guru praktis menurun. Mengingat PTK itu merupakan salah satu kegiatan penting untuk mendongkrak kualitas pendidikan, LPMP Bali dan LPMP di seluruh Indonesia didesak menggalang kekuatan untuk bersama-sama memperjuangkan block grant ke pusat. Pengamat pendidikan Drs. I Made Gede Putra Wijaya, S.H., M.Si. dan Drs. I Putu Sarjana, M.Si. menegaskan hal itu, Minggu (11/10) kemarin. Putra Wijaya dan Sarjana mengharapkan LPMP di seluruh Indonesia bersama-sama mengusulkan kepada pemerintah pusat agar block grant PTK itu kembali dimunculkan pada DIPA LPMP tahun anggaran 2010. Alternatif lainnya, anggaran itu bisa dikelola langsung oleh Depdiknas namun pendistribusiannya kepada guru-guru yang berhak tetap difasilitasi oleh LPMP di masing-masing provinsi. Dengan kata lain, anggaran PTK tidak sampai lenyap seperti yang terjadi pada tahun anggaran 2009 lalu. ‘’Bagi saya, tidak masalah pihak mana yang nantinya mengelola dana itu. Yang jelas, anggaran untuk menggairahkan aktivitas penelitian di kalangan guru itu tidak sampai terpangkas habis seperti halnya tahun anggaran lalu,’’ kata Putra Wijaya yang dibenarkan oleh Sarjana. Dihubungi terpisah, Kepala LPMP Bali Dr. I Wayan Sunata menegaskan pihaknya bersama rekan-rekannya di seluruh Indonesia sudah mengusulkan ke pusat agar block grant PTK itu kembali dimunculkan pada DIPA LPMP tahun anggaran 2010 mendatang. Namun, dia belum berani memastikan apakah usulan itu akan disetujui atau tidak. Dia juga sepakat dengan Putra Wijaya dan Sarjana bahwa keberadaan block grant PTK itu sangat penting untuk menggairahkan aktivitas penelitian di kalangan guru-guru. ‘’Dalam setiap pertemuan di tingkat nasional, kami sudah mengusulkan hal itu. Kami juga berharap agar anggaran itu kembali dimunculkan pada DIPA LPMP tahun anggaran 2010 mendatang,’’ ujarnya. (kmb13)

Pemadaman Listrik Sementara Mulai Pukul 18.00-23.00 Wita BALI SELATAN Selasa, 13 Oktober 2009: Belimbing, Tiying Gading, Antapan, Mekori, Demung, Timpag, Samsaman, Mandung, Radio Global, Mama Lion, Pabrik Anggur, Gandhi, Bumiasih, Telkom Renon, BNI, Jalan Diponegoro, Kimia Farma, Genteng Biru, Frodia, Baitani, Rimo, Kertawijaya, Telkom Cell, Pertokoan Megah, MA, Yamaha Diponegoro, Suci Plasa APD, H Four Seaseon, H Club Jimbaran, Intercontinental, H Kayu Manis, Pansei Bali, STO Jimbaran, Puru Bambu, P. Es Tirta, dsk. BALI UTARA Selasa, 13 Oktober 2009: Ds. Bubunan, Rangdu, Bestale, Busungbiu, Lokapaksa, Telaga, Bantiran, Pupuan, Tinggarsari, Subuk, Titab, Kedis, Punjungan, Bantiran, Belatungan, Puncasari, Kemuning, Bongancina, Sepang, Ds. Sangkar Agung, Budeng, Perancak, Air Kuning, Yeh Kuning, dsk.

Bali Post/eka

PENJOR - Menjelang hari raya Galungan, umat Hindu di Bali mulai mempersiapkan penjor untuk prasarana upacara. Nampak dua orang warga menyelesaikan pembuatan penjor pesanan di Kerobokan, Minggu (11/10) kemarin. Sebuah penjor dipasarkan mulai dari Rp 450 ribu hingga Rp 3 juta.

gungkapkan, meski jalannya proyek “tidak normal”, tetapi proyek milik Dinas Kesehatan Badung ini justru disuntikkan dana lagi sebesar Rp 489.990.000. Anggaran itu digunakan kegiatan finishing dan pembangunan tembok penyengker. “Ini kan artinya analisa proyek tidak tepat,” tegasnya. Anehnya lagi, kata dia, lagilagi terdapat tambahan anggaran sebesar Rp 128 juta untuk pembuatan taman. Jumlah ini dinilai terlalu fantastis untuk ukuran sebuah puskesmas. “Anggaran sebesar itu, apa mau dibuat taman surga loka?’’ sindirnya. Kepala Dinas Kesehatan Badung A.A. Mayun Dharma Atmaja ketika dimintai konfirmasi Minggu (11/10) kemarin tidak mau berkomentar banyak. Dia hanya menyebut, proyek Puskesmas Kerobokan masih dalam proses. (ded)

Dirancang, UN Kejar Paket C SMK Pascapemecatan Puluhan Karyawan Eks BCC Kebingungan Denpasar (Bali Post) Kabar bagi siswa-siswa SMK yang tidak lulus ujian nasional (UN) sekolah formal dan ingin mengikuti ujian kesetaraan di Program Paket C (setingkat SMA/SMK). Untuk mengikuti Ujian Nasional Pendidikan Kesetaraan (UNPK) itu, mereka tidak perlu lagi memaksakan diri mengikuti ujian kesetaraan di Program IPA dan IPS yang memang bukan bidangnya. Pasalnya, Departemen Pendidikan Nasional (Depdiknas) melalui Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) sudah berancang-ancang menyelenggarakan ujian kesetaraan khusus Program SMK pada UNPK Program Paket C mendatang. Kabid Pendidikan Nonformal dan Informal Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Provinsi Bali Dra. Ni Made Mertanadi mengatakan hal itu, Minggu (11/10) kemarin. Menurut Mertanadi, kesiapan Depdiknas menggelar UNPK Paket C Program SMK

itu dilontarkan Ketua BSNP Prof. Dr. Mungin Eddy Wibowo, M.Pd., Kons. pada pertemuan di Jakarta belum lama ini. Dikatakan, kebijakan itu dilandasi banyaknya siswa SMK yang gagal pada UN sekolah formal kembali mengalami kegagalan serupa pada UNPK Paket C. Pasalnya, pada UNPK Paket C mereka terpaksa harus memilih salah satu dari Program IPA atau Program IPS. Padahal, materi yang diujikan boleh jadi tidak pernah mereka pelajari saat duduk di bangku SMK. ‘’Pada UNPK, siswa-siswa SMK yang gagal di UN sekolah formal memang diberikan keleluasaan memilih salah satu dari dua program yang tersedia yakni Program IPA maupun Program IPS. Namun, kebebasan itu tetap dinilai merugikan mereka karena memang materi yang diujikan bukan merupakan spesifikasi dari keilmuan mereka,’’ katanya. Pada pelaksanaan UNPK

Paket C, kata Mertanadi, siswa-siswa SMK yang tidak lulus UN umumnya memilih program yang mengacu kepada kedekatan disiplin ilmu yang mereka pelajari saat mengikuti pendidikan di sekolah formal. Sebagai contoh, siswa dari SMK dengan kompetensi Teknologi cenderung memilih Program IPA. Sedangkan siswa dari SMK dengan kompetensi Manajemen dan Pariwisata cenderung memilih Program IPS. ‘’Karena tidak ada Program Khusus SMK, mereka biasanya memilih program yang dinilainya paling menguntungkan atau punya peluang lebih besar untuk lulus,’’ katanya dan menambahkan, pihaknya belum berani memastikan apakah UNPK Program SMK itu sudah bisa diterapkan pada UNPK Paket C Periode II yang dijadwalkan November 2009 mendatang ataukah baru bisa dilaksanakan pada tahun ajaran 2010/2011 mendatang. (kmb13)

Tolak Penggabungan Dinas Koperasi dan UKM Denpasar (Bali Post) Wacana penciutan sejumlah dinas di Pemprov Bali kini mulai bergulir. Alasan penggabungan itu demi efisiensi anggaran. Meski belum ada kepastian kapan penggabungan tersebut direkomendasikan, kalangan Dewan mulai gerah atas penggabungan tersebut. Salah satunya Nyoman Sugawa Korry menyampaikan penolakan jika Dinas Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah digabung dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Bali. Hal ini tak sejalan dengan janji Mangku Pastika saat kampanyenya memberdayakan ekonomi rakyat kecil. ‘’Kami berharap Dinas Koperasi dan UKM mesti diperluas dengan pengembangan usaha mandiri,’’ katanya ketika dihubungi Minggu (11/10) kemarin.

Alasan perluasan tersebut, karena koperasi dan UKM termasuk hal yang sangat bersifat strategis karena menyangkut hidup masyarakat Bali. Dikatakan, 98 persen ekonomi Bali digerakkan oleh usaha kecil, menengah dan koperasi. Lebih-lebih komposisi wiraswasta di Indonesia masih relatif kecil, kurang dari 2 persen. Justru pengembangan usaha mandiri ini mestinya dibina secara khusus di instansi ini guna menumbuhkan wiraswasta muda. Bahkan dia memandang LPD yang selama ini dicantelkan pembinaannya di BPD Bali mesti dibina secara khusus terutama dari sisi SDM mengingat lembaga perkreditan desa itu semakin besar asetnya. ‘’BPD itu lembaga perbankan, bukan badan khusus yang membina LPD,’’ tegasnya. Dengan makin besarnya aset kop-

erasi dan LPD justru memerlukan pembinaan lebih serius lagi dari instansi terkait. Jika digabung dengan dinas yang lain, otomatis pembinaan oleh Dinas Koperasi dan UKM semakin lemah karena pejabat yang menangani hanya eselon III tak lagi pejabat eselon II setingkat kepala dinas. Wacana penggabungan sejumlah dinas pertama diembuskan oleh Ketua Komisi I DPRD Bali Made Arjaya. Bahkan untuk penggabungan tersebut bisa menghemat anggaran Pemprov Bali sampai Rp 30 miliar. Wacana penggabungan sejumlah dinas dibenarkan oleh Karo Humas dan Protokol Pemprov Bali Putu Suhardika ketika dihubungi di tempat terpisah. Hanya dia belum berani memastikan berapa dinas dan dinas apa saja yang akan diciutkan di Pemprov Bali. (029)

Denpasar (Bali Post) Setelah dipecat dan gaji tidak dibayar, nasib puluhan karyawan Black Canyon Coffee (BCC) Indonesia cabang Teuku Umar, Denpasar, kini tak menentu. Mereka kebingungan mencari pekerjaan baru. Bahkan, sebelum menjadi karyawan BCC, mereka rela meninggalkan pekerjaan yang delapan tahun telah digelutinya. Salah satu karyawan eks BCC dan juga selaku korlap, Hary, mengaku kebingungan setelah dirinya dan karyawan lainnya sebanyak 45 orang dipecat oleh Mufid Wahyudi, Presdir Indonesia Master Franchiser. ‘’Saya tidak tahu bagaimana nasib saya sekarang. Gaji juga tidak

dibayar,’’ ungkap Hary, Minggu (11/10) kemarin. Tak hanya Hary yang merasa nasibnya tak menentu. Beberapa karyawan eks BCC lainnya juga merasakan hal yang sama. Sebab, untuk mencari pekerjaan yang baru, membutuhkan waktu dan perlu kerja keras. Ada juga yang sudah bekerja di tempat lain selama bertahuntahun, dia rela meninggalkan pekerjaannya itu dan memilih di BCC. ‘’Tapi ujung-ujungnya dipecat,’’ keluhnya. Dengan demikian, Hary, selaku korlap dan juga sebagai perwakilan untuk melaporkan kasus ini ke Dit. Reskrim Polda Bali, berharap segera ditindaklanjuti.

Sebab, pihak BCC Teuku Umar ini sudah bertindak sewenang-wenang memperlakukan mereka. ‘’Saya harap laporan kita di Polda Bali ditindaklanjuti dengan cepat. Dan yang paling penting gaji kami dibayar,’’ harap Hary. Menurut Hary, di diangkat menjadi kepala dapur di BCC Teuku Umar. Dirinya mengajukan lamaran lantaran pihak BCC memasang iklan di media. ‘’Kita lihat iklan di koran, lalu berbondong-bondong mengajukan lamaran. Pihak BCC menerima kami. Akan tetapi, akhirnya seperti ini dan dia (Mufid Wahyudi-red) lari dari tanggung jawab,’’ ucapnya geram. (kmb21)

Air Bersih Masih Swakelola, PDAM Belum Masuk Petang Denpasar (Bali Post) Dilihat kondisi alamnya, wilayah Petang khususnya di Kiadan dan Plaga, memiliki fungsi sebagai daerah resapan. Sejumlah potensi sumber mata air pun bisa ditemukan di wilayah tersebut. Sayangnya, potensi ini belum dapat dimanfaatkan secara maksimal, sehingga hampir tiap tahun masyarakat masih kesulitan mendapatkan air bersih. Dirut PDAM Badung I Nyoman Sukanada ditemui pada penghijauan di PDAM Badung, Sabtu (10/10) lalu mengatakan, beberapa kajian pihaknya menunjukkan adanya sumber air berkesinambungan di wilayah Plaga dan Kiadan. Sumber air ini dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat setempat. Sayangnya, saat ini PDAM Badung belum sampai menggarap wilayah Petang khususnya Plaga dan Ki-

adan. Sebab selama ini, pengadaan air untuk warga masih dilakukan secara swakelola oleh masyarakat dengan menggunakan dana dari APBD Badung. Selama ini, kata dia, PDAM Badung baru sebatas melakukan kajian teknis terkait kondisi lingkungan dan sumber mata air. ‘’Kita punya kajian teknis untuk itu,’’ katanya. Kata dia, untuk dapat memanfaatkan sumber air di wilayah Petang, memerlukan sebuah proses panjang dengan biaya yang cukup tinggi. Oleh sebab itu, PDAM Badung masih perlu berpikir panjang untuk mengelola air di wilayah Petang akibat mahalnya biaya. Soal biaya dan kondisi ekonomi masyarakat menjadi pertimbangan khusus untuk PDAM masuk ke wilayah Petang. Sebab PDAM tidak boleh merugi dalam menggarap suatu wilayah. PDAM

selain punya fungsi sosial, kita juga mencari profit atau keuntungan. Kalau PDAM yang mengelola air di sana, apakah masyarakat nantinya sanggup untuk membayar atau tidak. ‘’Ini yang harus kita pikirkan lagi,’’ ujarnya. Namun, dia mengaku siap jika kelak Pemkab Badung menyerahkan pengelolaan air ke PDAM Badung, jika memang hal itu menjadi langkah strategis guna memenuhi kebutuhan masyarakat. Soal ketersediaan air, dia mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk mulai menanamkan kesadaran akan pentingnya air. Kata dia, air jangan selalu dipandang sebagai barang sosial. Sebab, untuk memproses air menjadi air bersih atau air minum, membutuhkan proses yang cukup panjang dan biaya besar. Sehingga saat ini, air bisa dikategorikan sebagai barang ekonomi. (ded)

Pembangunan Puspem Badung Tak Abaikan Kepentingan Masyarakat PEMBANGUNAN pusat pemerintahan (Puspem) Badung merupakan komitmen eksekutif dan legislatif pascaterbakarnya kantor Bupati Badung di Lumintang beberapa tahun lalu. Pembangunan perkantoran tersebut, bukan untuk kepentingan pejabat di Badung, tapi sebagai pendukung untuk bisa memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. Bupati Badung A.A. Gde Agung, S.H. melalui Kabag Humas dan Protokol Drs. I Gede Wijaya, M.M., Minggu (11/10) kemarin menegaskan, pembangunan puspem yang

menelan dana ratusan miliar rupiah itu, bukan merupakan ambisi pribadi Bupati A.A. Gde Agung. Pembangunan gedung yang akan ditempati seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) tersebut, sudah direncanakan jauh sebelum Gde Agung menjabat bupati. “Pemerintah Badung yang sekarang dipimpin A.A. Gde Agung mem-follow up perencanaan tersebut, karena Badung memang tak memiliki kantor yang memadai untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat,” kata Gde Wijaya.

Secara jujur, mantan Camat Kuta ini mengakui, pembangunan puspem menelan dana hampir Rp 400 miliar. Namun perlu diingat, puspem tersebut tidak hanya dirancang semata-mata sebagai pusat pelayanan publik, tapi juga sebagai pusat aktivitas masyarakat sehingga perencanaannya dilakukan ramah lingkungan. Di puspem nantinya masyarakat bebas melakukan aktivitas olah raga, keagamaan dan sebagainya. “Puspem itu bukan milik pejabat di Badung tapi juga milik masyarakat,” tegasnya.

BALI TIMUR Selasa, 13 Oktober 2009: Ds. Sidan, Ds. Tulikup, Ds. Banjarangkan, Ds. Tusan, Ds. Bakas, Ds. Nyalian, Ds. Bungbungan, Ds. Tohpati, Ds. Takmung, Ds. Tihingan, Ds. Pau, Ds. Getakan, Ds. Aan, Ds. Timuhun, Ds. Nyanglan Klungkung, Ds. Bangbang, Ds. Pesaban, Ds. Nongan, Ds. Rendang Barat, Ds. Pemp. Ds. Melinggih Kelod, Ds. Kedewatan, dsk.

Menurut informasi, proyek Puskesmas Kerobokan sebenarnya telah berjalan selama bertahun-tahun. Sayangnya, karena belum juga beroperasi dan berlarut-larut, pengerjaan proyek ini terkesan tidak serius. Sekretaris Komisi D I Wayan Reta mengatakan, proyek puskesmas tersebut kurang efektif dan efisien. Kurang efektif, tidak sesuai waktu pengerjaannya terlampau lama. Sementara kurang efisien, disebabkan oleh tidak seimbangnya anggaran dengan realisasi proyek. Dia memaparkan, ketidakjelasan proyek Puskesmas Kerobokan kerap dipertanyakan warga. Masyarakat telah lama menantikan pelayanan kesehatan yang representatif di wilayahnya. Namun hal ini belum juga dapat dirasakan masyarakat. Lebih lanjut Reta men-

FM 96,5

815224, 819446

Topik : DIPERTANYAKAN, PROYEK PUSKESMAS RP 1,2 M Sampaikan opini Anda hari ini di acara Warung Global FM 96,5 wab blog: www.globalfmbali.blogspot.com, E-mail:globalfmbali@yahoo.com

Ditegaskan, besarnya dana yang dianggarkan untuk puspem, tak berpengaruh terhadap kegiatan pembangunan yang lain. Sebagai ilustrasi, Wijaya menyebutkan, Bupati Gde Agung tetap memiliki komitmen terhadap pembangunan bidang kesehatan, pendidikan, pertanian maupun pembangunan infrastruktur. Tahun 2009, untuk program kesehatan gratis bagi rumah tangga miskin (RTM) baik melalui puskesmas maupun RSUD Sanglah telah dialokasikan Rp 13 miliar. Bidang pertanian, tahun 2008 telah dikucurkan untuk penguatan modal petani Rp 16 miliar yang diberikan kepada seluruh subak dan sampai sekarang telah bergulir menjadi Rp 19 miliar. ‘’Berkat komitmen terhadap pertanian inilah Bupati berhasil menerima penghargaan dari Presiden RI karena berhasil di bidang peningkatan produksi beras nasional,’’ tandas Wijaya. Begitu juga untuk pendidikan, selain wajib belajar 9

tahun telah ditingkatkan menjadi 12 tahun, juga telah dianggarkan untuk tambahan beasiswa lagi Rp 3 miliar.

Fenomena tersebut merupakan bukti bahwa Badung tak menyepelekan di luar sektor puspem.(r/*)

Bali Post/ist

Drs. I Gede Wijaya, M.M.


KOTA

Senin Pon, 12 Oktober 2009

Mabuk, Tabrak Pohon, Tewas Denpasar (Bali Post) Diduga mengendarai sepeda motor dalam kondisi mabuk, Bona Vantura Avran (25) warga asal Surabaya ini menabrak pohon, Minggu (11/10) kemarin sekitar pukul 03.00 wita. Akibat kecelakaan tersebut, Bona menderita cedera cukup parah pada kepalanya hingga akhirnya meninggal. Berdasarkan informasi yang dihimpun Bali Post, kejadian berlangsung di depan Grahadi, di mana sepeda motor yang dikendarai Bona hilang kendali sehingga menabrak pohon. Bona segera dilarikan ke RS Sanglah dan tiba sekitar pukul 03.30 wita, namun sayang nyawanya tidak bisa ditolong. Selain Bona, korban laka lantas tewas juga menimpa warga Tejakula Buleleng bernama Luh Surtiani (40). Surtiani yang tiba di RS Sanglah Sabtu (10/10) sekitar pukul 20.00 wita ini sempat mendapatkan perawatan di ICU sebelum akhirnya meninggal. Kecelakaan lalu lintas juga menimpa pengemudi sepeda motor dan dua orang yang diboncengnya Minggu (11/ 10) kemarin. Salah satu korban, Indasa (35) warga Jalan Patimura dalam kondisi setengah sadar mengaku tabrakan terjadi di sekitar Jalan Patih Djelantik. Ia bersama putrinya Ilmi (4) serta satu orang kerabatnya sedang berbonceng tiga melintasi Jalan Patih Djelantik. Sebuah mobil Avanza hitam menyerempet sepeda motor yang mereka kendarai hingga terjatuh. Dua dari tiga penumpang sepeda motor yaitu Ilmi dan Indasa dilarikan ke RS Sanglah dan tiba sekitar pukul 13.00 wita. Kondisi parah dialami Ilmi. Balita ini mengalami cedera kepala dan tidak sadarkan diri ketika dibawa ke RS Sanglah. Sementara sang ibu masih dalam kondisi setengah sadar ketika tiba di RS Sanglah meski mengalami beberapa luka lecet di tubuhnya. Hingga kemarin ke-2 korban masih dirawat di RS Sanglah. (kmb24)

Diciduk, Warga Prancis Bawa Narkoba Denpasar (Bali Post) Cyril Terrien (45) asal Prancis tak bisa berkutik ketika disergap pasukan Dit. Narkoba Polda Bali, Kamis (8/10) lalu. Pria yang tinggal di Banjar Campuan, Ubud, Gianyar ini, telah lama menjadi TO (target operasi) polisi lantaran diduga terlibat narkoba. Dugaan polisi itu tak meleset. Polisi pun menemukan barang bukti berupa narkoba jenis hasyis di dalam tas tersangka. Hal itu diketahui setelah polisi melakukan penggeledahan. ‘’Tersangka sudah diamankan. Ia masih menjalani pemeriksaan,’’ ujar Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol. I Gde Sugianyar, Minggu (11/10) kemarin. Dikatakan, penangkapan tersangka berlangsung di bilangan Jalan Nakula, Kuta, Badung pukul 18.00 wita. Dari tangan tersangka, polisi menyita hasyis seberat 9,1 gram. ‘’BB itu disimpan dalam bungkusan kertas timah,’’ ujar mantan Kapolresta Balikpapan ini. Proses penangkapan tersangka pun berjalan cukup alot. Setelah polisi mendapatkan informasi bahwa tersangka terlibat dalam kepemilikan narkoba, pasukan Kombes Pol. Kokot Indarto ini, langsung melakukan pengintaian. ‘’Begitu keluar dari tempatnya menginap (wilayah Ubud, Gianyar-red), perjalanan tersangka dibuntuti,’’ ungkapnya. Perjalanan tersangka pun menuju wilayah Kuta. Meski demikian, polisi terus membuntuti tersangka. Begitu tersangka berada di TKP, polisi tak mau kehilangan jejak. Mereka pun langsung melakukan penyergapan dan menciduk tersangka. ‘’Proses penggeledahan juga dilakukan saat itu,’’ ucapnya.(kmb21)

3

Pembobol ATM Warga Australia Diringkus Pelakunya Pacar Korban Denpasar (Bali Post) -

Satu per satu pelaku kejahatan yang beraksi di wilayah hukum Polsek Densel berhasil diringkus. Bahkan, dalam seminggu terakhir, pasukan yang dikendalikan Kanit Reskrim Iptu Bony Wicaksono, sukses menangkap tiga pelaku pencurian. Yang terkini, pelaku pembobolan ATM warga Australia, Sitatun Rofiah (37), dibekuk tanpa melakukan perlawanan. Terungkapnya kasus pembobolan ATM ini, setelah korban Campbel Robert Brush (59), melapor ke Polsek Densel, Kamis (8/10) lalu. Korban mengaku kehilangan kartu ATM di Jalan Batur Sari No. 38 Sanur, Denpasar Selatan. ‘’Kita lakukan olah TKP di lokasi kejadian. Tidak ditemukan adanya kerusakan,’’ kata Kapolsek Densel AKP Ganefo, Minggu (11/10) kemarin. Dengan tidak ditemukannya kerusakan di tempat korban, kuat dugaan pelaku pencurian itu adalah teman dekat korban. Polisi pun melakukan pemeriksaan terhadap korban. Dari keterangannya, sebelum ATM-nya hilang dari dompet-

nya, ada seorang wanita yang sempat bertandang ke rumah korban. Wanita itu, tiada lain adalah pacar korban (tersangka-red). ‘’Ya, kita langsung curigai tersangka,’’ ungkapnya. Begitu hasil penyidikan mengarah ke tersangka, pasukan buser langsung melakukan penangkapan. Tersangka yang tinggal tak jauh dari tempat korban ini (Jalan Batur Sari No. 36, Sanur-red), berhasil ditangkap. Awalnya, tersangka tak mengaku. ‘’Akan tetapi, tersangka tak bisa mengelak setelah kartu ATM korban ditemukan padanya,’’ jelasnya. Tak bisa berkutik, korban mengaku nekat mengembat

uang korban untuk kebutuhan sehari-hari. Pengakuan tersangka, ia mengambil kartu ATM Bank NAB Australia dari dompet korban setelah bertandang ke rumah korban. Begitu berhasil mengambil, tersangka langsung pamit. Saat itu tersangka menarik uang di ATM Permata Bank (ATM bersamared),’’ ungkapnya. Tersangka juga mengaku sudah tiga kali menarik uang korban. Penarikan itu dilakukan secara bertahap. Tetapi, tersangka belum membelanjakan uang itu. Uang yang diambil dari ATM korban ditransfer ke nomor rekeningnya sendiri. ‘’Jadi uang senilai Rp 17 juta, masih utuh,’’ paparnya. (kmb21)

Disinyalemen Banyak Penduduk Bodong di Denpasar Denpasar (Bali Post) Pascalebaran kini banyak penumpang gelap berdatangan ke Denpasar. Dari razia yang digelar oleh tim penertiban penduduk di banjar-banjar adat, banyak penduduk pendatang yang tak memiliki KTP wilayah tersebut. Kalaupun ada yang memiliki kartu tanda penduduk (KTP), namun orangnya tidak tercatat tinggal di tempat itu. Dengan ditemukannya beberapa kasus di beberapa tempat di Denpasar, disinyalir banyak penduduk bodong yang masuk dalam daftar resmi kependudukan namun orangnya tidak tinggal di alamat itu. Kasus semacam itu banyak terjadi di sejumlah banjar di Denpasar yang penduduknya heterogen. Klian Banjar Eka Sila Gede Eka Santika bersama Sekretaris Banjar Ketut Suteja Kumara mendapatkan dari 608 penduduk yang terdaftar di Capil Denpasar, ternyata 393

warga yang benar-benar ada dan bertempat tinggal di banjar tersebut. Selebihnya sekitar 215 adalah penduduk bodong, tapi jelas-jelas mereka terdaftar dan memiliki KTP Kota Denpasar. Atas temuan tersebut, pihaknya sudah melaporkan ke Dinas Capil agar diproses. ‘’Kami tidak ingin ada penduduk yang masih menggunakan alamat di banjar kami, namun penduduknya tidak ada,’’ kata Sekretaris PDI-P Denpasar ini. Dia berharap dengan fakta tersebut,, banyak hal yang bisa terbantukan. Misalnya perbaikan data base kependudukan yang akan mengarah ke single identity number (SIN) bisa segera dilakukan. Banyaknya penduduk bodong tersebut, menurut Suteja Kumara, dapat diakibatkan beberapa hal. Di antaranya, orang yang pernah tinggal tidak melaporkan kepindahannya, namun tetap menggunakan KK dan KTP yang

lama untuk mengurus administrasi kependudukannya di Capil. Dengan adanya kemudahan di Capil, pengawasan di bawah agak sulit. Kedua, kemungkinan ada permainan administrasi di tingkat pencatatan di Capil. Sehingga data di banjar dan diberikan di Capil berbeda. Hal itu dibuktikan ketika pileg dan pilpres baru lalu, banyak penduduk yang tidak datang bukan lantaran golput, ternyata mereka tidak tinggal lagi di banjar tersebut. Dia menunjukkan, di salah satu rumah di wilayah Br. Eka Sila, didatangi beberapa kali oleh petugas penagih dari kredit sepeda motor, alamat dan KTP-nya di rumah itu, namun sama sekali orangnya tidak ada. ‘’Saya kira, sudah ada jaringan kriminal terlibat dalam administrasi kependudukan. Hal inilah yang mesti diwaspadai sebagai antisipasi penduduk bodong ke depan,’’ katanya. (kmb)

Bali Post/eka

GARDU - Dua orang pekerja tengah menyelesaikan pemasangan perlengkapan gardu listrik di gardu induk Sanur PT PLN (Persero) sektor Denpasar. Krisis kelistrikan yang dialami Bali saat ini membuat PLN Distribusi Bali melakukan pemadaman listrik secara bergilir.

Bocah Dicabuli Orang Tak Dikenal Denpasar (Bali Post) Pengakuan mencengangkan keluar dari mulut seorang bocah yang masih berumur 11 tahun, berinisial AY. Ia mengaku dicabuli orang tak dikenal pada 8 Oktober 2009 lalu. Dugaan pencabulan itu terjadi di bilangan Denpasar. Belum diketahui pasti siapa pelaku pencabulan terhadap anak di bawah umur itu. Sebab, korban yang masih ingusan ini dijemput seorang laki-laki yang tak dikenal di rumahnya, Jalan Pralina, Denpasar, pukul 07.45 wita. Entah ke mana korban diajak,

tiba-tiba korban ditemukan di kegelapan malam oleh seseorang bernama Janot. Informasi di lapangan, korban ditemukan saksi di bilangan Denpasar pukul 22.00 wita. Korban terlihat kebingungan dan sendirian di tempat penemuan. Korban bercerita kepada saksi, bahwa dirinya usai dicabuli oleh seseorang tak dikenal,’’ ujar sumber di Poltabes Denpasar, Minggu (11/10) kemarin. Merasa iba dengan pengakuan korban, saksi mengantar korban ke rumah. Begitu di rumahnya, orangtua kor-

ban Made YG (40) kaget bukan main setelah mendengarkan pengakuan korban. Untuk membuktikannya, korban langsung diajak ke RS-AD, Jalan PB Sudirman, Denpasar. Hasil visum korban pun dinyatakan kemaluannya mengalami luka robek. Kuat dugaan, robeknya kemaluan korban akibat tindak kekerasan seksual. Kasus ini pun dilaporkan orangtua korban ke Mapoltabes Denpasar. ‘’Kasusnya masih diselidiki polisi,’’ ujar sumber yang namanya diminta dirahasiakan. (kmb21)


KABUPATEN

4 SOSOK

Galungan

Menahan Diri MENCUATNYA lagi kasuskasus adat ke permukaan akhir-akhir ini, masyarakat yang bertikai diharapkan untuk menahan diri guna menghindari aksi bentrok massa sehingga mengganggu kamtibmas di wilayah Kabupaten Gianyar. Terlebih lagi dalam minggu ini umat Hindu akan merayakan hari Galungan dan Kuningan. ‘’Kami mengharapkan semua masyarakat untuk sama-sama menahan diri,’’ jelas Kepala Kesbangpol dan Linmas Kabupaten Gianyar, IB Putra Siwagatha beberapa waktu lalu. Diungkapkan, aksi massa yang dilatarbelakangi kasus adat akhir-akhir ini memang kembali lagi mencuat. Mulai dari kasus Pengembungan, Kasus Laba Pura di Desa Keramas, dan terakhir bentrok warga Semana Ambengan, Ubud. Menyikapinya, masyarakat diharapkan untuk tetap berpikir jernih. Jangan terprovokasi sehingga mengakibatkan terjadinya bentrokan fisik. Beberapa hari ke depan merupakan hari suci Umat Hindu, diharapkan jangan sampai mencoreng perayaan Galungan dan Kuningan dengan aksi-aksi yang melanggar hukum. (dar)

LINTAS

Senin Pon, 12 Oktober 2009

DEWATA

Nyalip, Jatuh Kemudian Tewas KARANGASEM - Wayan Suta (80) meski sudah renta, tetapi rupanya tak mau kalah dengan anak muda. Mengendarai Vespa dan memaksakan diri menyalip kendaraan lain meski ruang untuk menyalip sangat sempit, Sabtu (10/10) siang di Jl. Sudirman, tepatnya di depan kantor Irwasda Karangasem, ternyata membawa petaka bagi dirinya. Suta terjatuh dan akhirnya tewas. Pjs. Pahumas Polres Karangasem AKP Syamsul Hayat seizin Kapolres, Minggu (11/10) kemarin di Amlapura membenarkan kasus itu. Suta memacu Vespanya dari arah Amlapura menuju Subagan, di TKP hendak mendahului pengendara motor IW Juliantara (28) asal Banjar Tengah, Selumbung, Manggis. Suta kurang berhati-hati sehingga menabrak pejalan kaki. Suta yang tak membonceng terpelanting dan digilas motor Beat DK 3259 SO yang dikendarai Juliantara yang membonceng Komang Puspa. Suta mengalami luka robek di pelipis kanan, bengkak kepala belakang dan mengeluarkan darah dari hidung telinga dan mulut. Korban tewas begitu sampai di RSUD Karangasem. (013)

’’Nganyarin’’ di Pura Ulundanu Batur KLUNGKUNG - Pemerintah Kabupaten Klungkung melakukan persembahyangan bersama saat nganyarin di Pura Ulundanu Batur, Songan, Kintamani, Bangli, Jumat (9/10). Rombongan Pemkab Klungkung dipimpin Wakil Bupati, Tjok. Gede Agung. Nganyarin merupakan kegiatan rutin Pemkab Klungkung tiap berlangsung piodalan/pujawali di pura yang di-empon tiga desa itu. Rangkaian upacara sejak 22 September dengan Ngawit Makayangan Lan Majaya-jaya dan puncaknya pada 3 Oktober. (mb20)

Ratusan ’’Jukung’’ Nelayan Adu Cepat di Tulamben Amlapura (Bali Post) Balap jukung (Tulamben Jukung Race) yang digelar ketiga kalinya Minggu (11/10) kemarin di kawasan wisata pantai Tulamben, Kubu, Karangaem, menarik perhatian warga lokal dan wisman. Momen itu diharapkan selain menambah atraksi wisata laut, juga diharapkan menjadi ajang promosi sehingga minat wisatawan ke Karangasem kian meningkat. Balap jukung itu diikuti 110 peserta, perwakilan seluruh kelompok nelayan di Kecamatan Abang dan Kubu. Start di pantai Tukadabu tepatnya di pantai depan Saya Resor yang pekan lalu terbakar. Ratusan nelayan dengan jukungnya lantas beradu kecepatan melintasi pantai Batuniti sampai Amed dan balik berakhir di pantai depan Hotel Emerald, Tulamben setelah menempuh jarak sekitar 2,5 km. Ketua Panitia Kegiatan I Gede Kompyang didampingi Sekretaris Made Pasek mengatakan, selain sebagai ajang promosi wisata Karangasem khususnya Tulamben, juga dalam rangka kompetisi antarkelompok nelayan. Di mana, para nelayan yang mulai menyadari pentingnya ikut menjaga kelestarian aset wisata bawah laut, diharapkan terus ikut menjaga keamanan pantai, baik dari pencemaran, serta pelaku mencuri ikan dengan racun atau bahan peledak. Kompyang mengatakan, pantai Tulamben di permukaan dikenal indah, demikian juga alam bawah lautnya termasuk terindah nomor dua di dunia setelah laut Karibia berdasarkan pengumuman sebuah majalah wisata tahun lalu. Keindahan laut itu ditopang bangkai kapal USS Liberty yang karam di pantai Tulamben dan telah menjadi sarang ikan hias berbagai jenis. Kompyang mengatakan, selama ini nelayan di Tulamben sampai Amed selain pekerjaan utamanya menangkap ikan, juga kerap melayani wisatawan yang hendak pelesir di laut menggunakan jukung, juga mengantar wisatawan sailing, diving dan fishing. ‘’Nelayan juga mesti mengetahui bagaimana memberikan pelayanan dan mengantar wisatawan dengan baik, sehingga kalau wisatawan ramai maka pendapatan nelayan diharapkan meningkat,’’ papar Kompyang. (013)

Operasional Roro Tetap Satu Trip Semarapura (Bali Post) -

Keinginan Dinas Perhubungan, Informasi dan Komunikasi (Dishubinfokom) Klungkung agar kapal feri roro Nusa Jaya Abadi bisa beroperasi lebih dari satu trip — terutama saat penumpang membludak menjelang hari raya — benarbenar tertutup. ASDP Padangbai, Karangasem benar-benar menutup peluang itu dengan alasan sulit mengatur jadwal penambatan kapal di Padangbai yang dominan datang dari Pelabuhan Lembar, Nusa Tenggara Barat. Hal itu, kontan membuat putus asa Kadishubinfokom Nengah Sukasta. Ketika dimintai konfirmasi, Minggu (11/10) kemarin, Sukasta menyebutkan, tertutupnya celah penambahan trip juga terjadi saat menjelang Galungan dan Kuningan kali ini. Padahal, sebagaimana pengalaman sebelumnya, jumlah penumpang meningkat drastis saat hari raya Galungan dan Kuningan. ‘’Jujur, kami sudah berulang kali menggelar pertemuan dengan ASDP dan beberapa pihak terkait soal penambahan trip roro. Hanya, sulit untuk mewujudkannya. Alasannya, sulit mengatur jadwal penambatan kapal yang sebagian besar datang dari pelabuhan Lembar,’’ ujar Sukasta. Bukan hanya saat Galungan dan Kuningan, permohonan penambahan trip juga dimohonkan saat piodalan di beberapa pura besar di Nusa Penida. Karena saat itu, jumlah pemedek yang datang ke Nusa Penida membludak.

Jangankan untuk mengangkut penumpang yang notabena bisa dialihkan ke but atau jukung di penyeberangan tradisional, penambahan trip untuk kepentingan mendesak seperti pengangkutan material proyek fisik yang sedang dikerjakan di Nusa Penida saja tidak diperkenankan. Namun demikian, kaitan dengan kapasitas penumpang dia mengakui terjadi kelebihan dari standar yang ditetapkan. Seperti penumpang orang, dari standar 218 penumpang plus kru yang direkomendasi, saat penumpang membludak bahkan mencapai 250-280 penumpang. ‘’Itu memang dilema bagi kami. Satu sisi, kami wajib menyeberangkan penumpang. Di sisi lain, keselamatan penumpang juga hal utama, katanya. Makanya, alat keselamatan, seperti baju pelampung untuk penumpang sebisa mungkin disediakan. Hal sama disampaikan Kepala Unit Pelayanan Pelabuhan Penyeberangan Nusa Penida, Made Kastika. Dia

menyadari jumlah penumpang membludak sejak H-5 Hari Raya Galungan. Dia mengantisipasi dengan mengusulkan penambahan trip sejak dua minggu lalu. Masalah disetujui atau tidak, kami tidak bisa menentukan karena ada pihak berwenangnya, katanya seraya menyebutkan, selain meminta penambahan trip, juga dimohonkan izin penambahan kapasitas penumpang. Besarnya 30 persen dari kapasitas standar sebagaimana ketentuan. Kastika juga mengimbau warga Nusa Penida yang menetap di luar Nusa Penida untuk kembali ke Bali daratan saat hari raya Galungan. Karena saat itu roro tetap beroperasi. Biasanya, saat Galungan sepi. Makanya, mereka yang hendak kembali ke Bali daratan, semestinya menggunakan waktu lengang itu. ‘’Kalaupun memang harus mabakti dulu di Nusa Penida saat Galungan, kan bisa diatur waktunya,’’ tandasnya. (kmb20)

Serangan Tikus di Tabanan

Proyek PDAM Dibiarkan, Warga Ketugtug Protes Negara (Bali Post) Proyek perbaikan pipa PDAM di Jalan Gunung Rinjani, Ketugtug Kelurahan Loloan Timur hingga kini belum ada penyelesaian. Beberapa warga pun protes lantaran proyek tersebut tak kunjung diselesaikan atau ditutup. Dari pengamatan Bali Post, Minggu (11/10) kemarin bekas galian itu dibiarkan begitu saja sehingga mengakibatkan jalan berlubang. Semestinya begitu pihak PDAM selesai memperbaiki pipa yang bocor segera menutup galian agar bisa dipergunakan seperti semula. Bahkan seorang warga yang memakai mobil saat ingin belok ke jalan itu tidak bisa. Lubang terlalu lebar dan dalam bekas galian menghalangi mobil masuk ke jalan itu. Warga pun terpaksa memasang dahan pohon jambu di lubang jalan tersebut untuk menghindari kecelakaan di jalan tersebut. Jalan itupun hanya bisa dilalui oleh satu sepeda motor. Warga di wilayah Ketugtug mengharapkan agar pihak PDAM lebih bertanggung jawab dan segera menutup bekas galian yang sudah tiga hari digali tersebut. Sementara itu Direktur PDAM Negara Nengah Sugianta yang berusaha dihubungi beberapa kali di ponselnya kemarin tidak bisa dan HP-nya mail box. (sur)

TANAM POHON - Bekas galian PDAM di Jalan Gunung Rinjani hingga saat ini belum ditutup dan diperbaiki sehingga warga di sana protes dan menanam dahan pohon jambu di lubang bekas galian PDAM tersebut.

Negara (Bali Post) Konflik yang terjadi antara Bendesa Adat Pakraman Gilimanuk dan empat orang anggota Baga Kerta Desa Pakraman Gilimanuk hingga kini masih bergulir. Dari informasi Minggu (11/10) kemarin kedua belah pihak masih bersitegang dan saling ancam. Ketegangan ini bermula saat Bendesa Gilimanuk Ketut Surata memecat keempat anggota tersebut secara sepihak. Merasa tidak terima, keempat anggota Kerta Desa akan melaporkan kasus ini ke Polsek KP3 Gilimanuk. Tetapi menurut informasi kasus ini belum dilaporkan ke Polsek KP3 Gilimanuk. Kapolsek KP3 Gilimanuk AKP Nyoman Suparta yang dihubungi Minggu kemarin mengakui adanya permasalahan itu. Namun belum ada laporan resmi. Polisi berupaya menye-

lesaikan dengan pendekatan dan memberikan pemahaman kepada mereka. Seperti diketahui, akibat kebijakan Bendesa ini membuat mereka gerah dan berencana mempolisikan Ketut Surata, bendesa adat tersebut. Keempat anggota Kerta Desa yang diberhentikan itu yakni Made Sukadana, Ketut Raka, Nyoman Yasa dan Komang Gunung. Dalam surat pemberhentian terhadap 4 anggota Kerta Desa ini, berdasarkan surat nomor 34/DPG/IX/2009 tertanggal (14/ 9) yang juga ditembuskan ke Bupati Jembrana dan Ketua DPRD Jembrana hingga perangkat adat dan dinas di Jembrana menyebutkan anggota Kerta Desa Pakraman Gilimanuk, dinilai meresahkan tatanan Desa Pakraman Gilimanuk khususnya kelembagaan Desa Pakraman Gili-

Bali Post/sur

Tiga Kali Gagal Panen, Konflik Adat di Gilimanuk Memanas Petani Tak Menyerah Kapolsek Minta Diselesaikan secara Kekeluargaan Dalam beberapa musim tanam, hama tikus menyerang hebat lahan pertanian di Tabanan. Ratusan hektar padi rusak akibat terserang tikus dan puluhan hektar lainnya harus gagal panen. Bahkan ada subak yang harus gagal panen hingga tiga kali. Namun, petani di lumbung berasnya Bali memang ulet. Para petani akhirnya berupaya mati-matian mempertahankan hasil panen. Berbagai upaya harus mereka lakukan. Apa saja upaya mereka?

PETANI menyelamatkan tanaman padinya dengan melakukan upaya niskala dengan mendatangkan Raja Tabanan hingga pengeropyokan (berburu) tikus yang melibatkan seluruh krama subak baik tua maupun muda. Salah satu subak yang telah mengalami gagal panen sebanyak tiga kali yakni Subak Riang Gede Penebel. Tidak mau terus-terusan mengalami gagal panen, subak akhirnya melakukan perburuan tikus selama sebulan penuh. Hasilnya 20.150 ekor tikus berhasil dibantai. Dengan upaya itu, kata Pekaseh Subak Riang Gede, Penebel I Nyoman Parmita (52), Juni-Juli lalu serangan tikus di subak luas 292 hektar ini mulai reda. Bahkan di tempekan Seka dan Gantel dengan luas 28 hektar, yang mana tiga bulan lalu diserang hebat hama tikus dan gagal panen, kini kondisinya berbeda. Karena masyarakat mampu panen 8,8 ton per hektarnya.

Bali Post/kmb14

PADI - Krama subak mengamati padi yang berbuah lebat setelah tiga kali gagal. ‘’Kami akan berburu tikus kembali secara massal setelah panen nanti. Kami harapkan subak lainnya juga melakukan hal yang sama,’’ terangnya. Sementara itu Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Holtikultura I Gede Made Sukawijaya mengatakan, pemberantasan hama tikus dengan cara pengropyokan massal dan kompak adalah upaya paling efektif menekan serangan hama tikus. Selain subak Riang, sejumlah subak di Kecamatan Marga juga kondisinya sudah mulai membaik. Namun tidak semua subak di Tabanan bernasib seperti Subak Riang, sejumlah petani di subak Marga masih harus gigit jari dengan hasil panen yang sangat minim akibat serangan tikus dan hama lainnya. Seperti petani di Subak Delod Kukuh, musim kali ini pun harus gagal panen karena serangan hama tikus, kawanan burung dan monyet. Dikatakan Sukawijaya di Tabanan dengan luas lahan 22.472 hektar, pada musim se-

belumnya sekitar 70 hektar lahan pertanian menjadi korban keganasan tikus. Di Subak Riang Gede dari luas 252 hektar, 57 hektar yang mengalami gagal total akibat serangan ganas binatang pengerat ini. Tetapi kini kata dia, situasinya telah membaik dengan berbagai upaya yang dilakukan. Berburu tikus kata Sukawijaya sangat efektif dalam pengendalian binatang pengerat ini. Pengropyokan kata dia telah dilakukan setidaknya pada 70 subak di Tabanan, sebanyak 107.242 ekor berhasil ditangkap. Tampaknya cara ini memang sangat efektif mengendalikan hama tersebut, sebab kata Kepala Dinas Pertanaian Provinsi Bali Ir. I Wayan Badra Wisnawa satu pasangan tikus dalam satu musim panen dapat berkembang mencapai 600 ekor sehingga perlu dilakukan pembasmian. Mreteka merana (ngaben tikus) pun telah dilaksanakan sebagai bentuk pemusnahan secara niskala. (kmb14)

manuk. Baik tentang penyampaian lisan maupun tertulis dianggap belum menempatkan etika dan dedikasi yang mencerminkan Desa Pakraman yakni paras-paros, salulung sabayantaka (rukun, laras, patut). Merasa nama baiknya dicemarkan I Ketut Surata selaku Bendesa Pakraman Gilimanuk, salah seorang anggota Desa Kerta Pakraman Gilimanuk Made Sukadana mengatakan pemberhentian 4 anggota Kerta Desa tak sesuai prosedur yakni melalui paruman. Justru menurutnya yang meresahkan itu bukan pihaknya (Kerta Desa-red) tapi Bendesa Pakraman Gilimanuk, karena selama tiga tahun kepemimpinannya tidak ada transparansi dan keterbukaan serta pertanggungjawaban keuangan dan pembangunan anggaran desa adat dari tahun 2007 sampai sekarang. (sur)


KABUPATEN

Senin Pon, 12 Oktober 2009

20 Bulan Buron Akhirnya Diringkus Gianyar (Bali Post) Setelah 20 bulan menjadi buronan polisi, akhirnya pelaku kasus perampokan di UD Jati Karya Kelurahan Samplangan, Gianyar yang sempat melarikan diri ke Jawa, Suharto alias Pak Ida, berhasil ditangkap tim buser Polres Gianyar. Kini pelaku mendekam di ruang tahanan polres Gianyar. Minggu (11/10) kemarin, Pahumas Polres Gianyar Kompol I Gede Sujana, seizin Kapolres Gianyar mengatakan bahwa satu pelaku dari tiga kawanan rampok ini berhasil dibekuk di Dusun Klayu Desa Moyo, Jember, Jatim, Kamis (8/10) lalu. Pelaku terlibat dalam kasus perampokan sebuah toko di Kelurahan Samplangan Agustus 2008. Pelaku saat melakukan aksi pencurian dengan kekerasan ini bersama dua rekannya, Saiful dan Junaidi. ‘’Mereka berhasil ditangkap polisi saat akan menyeberang ke Jawa dan sempat dihakimi warga Samplangan saat tepergok mencuri dengan kekerasan. Pelaku merupakan TO yang selama ini terus diburu polisi,’’ katanya. Curi Ayam Sementara itu, di Sukawati seorang pelaku pencurian delapan ayam boiler diamankan polisi. KJ (28) yang merupakan warga Abang, Karangasem, tertangkap tangan saat mencuri delapan ayam di rumah Nengah Suweca. Kejadian pencurian ayam ini terjadi tengah malam Sabtu (10/10) lalu, sekitar pukul 23.30 wita. Sebelum aksi KJ diketahui, malam itu pemilik ayam terbangun dari tidurnya hendak kencing. Usai itu dengan sedikit santai di teras rumah, tibatiba saja matanya dikejutkan dengan adanya orang yang mengendap. Merasa curiga, perlahan bayangan yang mengendap itu didekati dan ternyata KJ yang sedang membawa delapan ekor ayam boiler. Dengan telah tertangkap tangannya pelaku ini, kemudian dilaporkan serta diserahkan ke polisi. (kmb16)

Curi Pipa Milik Desa

Warga Tamblingan Diciduk Polisi Singaraja (Bali Post) Gara-gara tak punya uang untuk membeli pipa yang akan dipakai mengalirkan air ke rumahnya, Putu Sudarma (46), warga Dusun Tamblingan Desa Munduk Kecamatan Banjar, nekat mencuri pipa milik desa setempat. Akibatnya, tersangka Sudarma harus meringkuk di sel tahanan Polsektif Banjar, Minggu (11/10) kemarin. Kasus pencurian itu berawal ketika Desa Munduk melaksanakan proyek distribusi air bersih dengan memasang pipa di sejumlah dusun di desa tersebut, termasuk di Dusun Tamblingan. Bersamaan dengan proyek tersebut, warga juga memasang pipa secara swadaya untuk mengalirkan air ke rumah masing-masing. Karena tak memiliki uang untuk membeli pipa, tersangka Sudarma kemudian mencuri pipa proyek milik Desa Munduk tersebut. Kapolsektif Banjar AKP Putu Sutama seizin Kapolres Buleleng AKBP Istiyono memaparkan kasus pencurian itu pertama kali diketahui oleh petugas pengawas pipa, Jumat (9/10) sekitar pukul 07.00 wita. Saat itu, pengawas kaget karena pipa yang siap dipasang itu hilang lima buah. Pengawas kemudian melaporkan kejadian itu kepada Klian Dusun Tamblingan Wayan Sirka. Besoknya Klian Dusun melapor ke polisi. Dari hasil penyelidikan dicurigai pipa itu dicuri oleh tersangka Putu Sudarma. Ketika polisi hendak menangkapnya, tersangka Sudarma buru-buru melarikan diri. Polisi pun melakukan pengejaran sampai akhirnya tersangka ditemukan bersembunyi di rumah menantunya di Desa Sanda, Pupuan, Tabanan. Tersangka pun ditangkap Sabtu (10/10) malam. Dari hasil pemeriksaan tersangka mengakui perbuatannya. Ia mengaku mengambil pipa milik Dusun Tamblingan pada Rabu (7/10) sekitar pukul 20.30 wita. Alasannya karena dia tak bisa membeli pipa untuk memasukkan air ke rumahnya. (kmb15)

5

Penjagal Istri Itu Ditemukan Membusuk di Jurang Amlapura (Bali Post) Lama dicari warga dan polisi, Kakek I Nengah Kasih (70), si penjagal istrinya sendiri, ternyata ditemukan tewas dengan mayat sudah membusuk, Minggu (11/10) kemarin sekitar pukul 09.00 wita di jurang dasar sungai Banjar Lebu Babakan Desa Lokasari, Sidemen, Karangasem. Mayat Kasih, kata Kapolsek Sidemen AKP AA Gede Arta seizin Kapolres Karangasem AKBP Amur Candra, J.B., setelah dievakuasi langsung dikirim ke RS Sanglah untuk diotopsi. Hal itu lanjutnya, guna mengetahui apa gerangan penyebab kematian korban. Seperti diberitakan sebelumnya, kakek Kasih diduga usai tidur dengan istrinya Selasa (6/10) pekan lalu tiba-tiba mengamuk. Entah apa yang bergelayut dalam pikirannya, sebuah kapak tajam yang sebelumnya disimpan di balai dangin diambil dan dipakai menjagal istrinya Ni Wayan Kasih (60). Korban diduga masih tidur, sehingga tak sempat menghindar saat suaminya mengkapak dahi dan kepala belakangnya. Kepala korban luka parah dan terdapat sejumlah luka di tubuhnya. Salah satu luka di kepala terkena kapak, menembus jaringan otak. Kapolres Karangasem AKP Amur Candra J.B. mengatakan, soal Kakek Kasih yang mem-

bunuh istrinya baru sebatas dugaan. Petugas masih memeriksa saksi-saksi. Mayat Kakek Kasih pertama kali ditemukan saksi Wayan Wage. Dia yang termasuk keluarga Kasih ini, sejak kasus penganiayaan Wayan Kasih dan pelaku tak ditemukan yang diduga melarikan diri, terus mencari pelaku bersama polisi. Mayatnya ditemukan bersandar di sebelah batu besar di tebing dasar jurang sedalam 20 meter. Mayatnya baru berhasil dievakuasi dari jurang sekitar pukul 11.45, karena cukup sulitnya medan sungai yang bersemak. Mayat Kakek Kasih ini ditemukan sekitar 1 km dari rumahnya. Dugaan sementara, korban tewas sengaja menceburkan diri dengan maksud bunuh diri setelah membantai istrinya atau dia tercebur saat melarikan diri. (013/kmb24)

Aksi Remas Payudara Resahkan Mahasiswi di Singaraja Singaraja (Bali Post) Sejumlah mahasiswi di Singaraja belakangan mengaku sangat resah dengan adanya pemuda yang kerap melakukan aksi meremas payudara gadis yang lewat di sejumlah ruas jalan di Singaraja. Selain melecehkan perempuan, aksi pemuda yang tak dikenal itu juga bisa membahayakan jiwa para gadis yang lewat di jalan tersebut. Seperti pernah dilaporkan ke Polres Buleleng akhir pekan lalu, seorang gadis bernama Ketut Ars (17) yang tinggal di Jalan Dewi Sartika Utara sempat menjadi korban dari aksi pemuda yang iseng tersebut di Jalan Ngurah Rai Singaraja. Ketika berjalan pagi hari, payudara korban diremas oleh seorang pemuda lalu pemuda itu melarikan diri. Atas kasus tersebut, Pahumas Polres Buleleng Kompol I Made Sudirsa mengatakan bahwa pelakunya masih dalam penyelidikan yang ditangani Satreskrim Polres Buleleng. Namun informasi yang diperoleh Bali Post, Minggu (11/ 10) kemarin, menyebutkan bahwa korban aksi remas payudara itu ternyata bukan hanya dialami Ars. Sejumlah mahasiswi Undiksha Sin-

garaja mengaku sudah pernah menjadi korban dari aksi pemuda yang berperilaku aneh itu. Menurut penuturan seorang mahasiswi, pemuda itu biasanya membawa motor ketika melakukan aksinya. Motor yang dikendarai pemuda itu biasanya dipepetkan kepada gadis atau mahasiswi yang juga sedang mengendarai motor. Setelah dekat, pemuda itu langsung meremas payudara gadis yang masih berada di atas motor yang sedang melaju. Wayan Artika, seorang dosen di Undiksha juga membenarkan adanya pengaduan dari mahasiswi tentang adanya aksi remas payudara dari pemuda yang tak dikenal itu. Menurutnya, aksi itu tentu sangat berbahaya karena gadis yang dilecehkan pada saat mengendarai motor itu bisa terjatuh dan mengalami kecelakaan. Untuk itu, ia meminta aparat berwenang untuk memantau sejumlah jalan yang rawan terhadap aksi pemuda nakal tersebut, seperti di Jalan Dewi Sartika dan sekitarnya. ‘’Bila perlu pelakunya ditangkap agar aksi tak terpuji itu tidak meresahkan mahasiswi dan gadis-gadis SMA,’’ katanya. (kmb15)

’’Mark-up’’ Uang Bensin

Winasa Pecat Sopir Ambulans RSUD Negara (Bali Post) Kalau beberapa kasus dugaan korupsi yang dilakukan oleh oknum pejabat di Jembrana cukup lama diproses, bahkan hingga kini belum mendapatkan sanksi. Berbeda dengan apa yang dialami oknum PNS yang bertugas sebagai sopir ambulans di RSUD Negara. Sopir itu langsung dipecat setelah diketahui memark-up uang bensin ambulans. Sopir ambulans berinsial Ngr ini diketahui telah menggelembungkan anggaran bensin ambulans. Mendapati laporan dari RSUD, pihak Inspektorat Jembrana langsung mengusut dan ternyata laporan itu benar. Bupati langsung memecat Ngr dari posisinya sebagai sopir. Menurut informasi dari laporan itu, aksi

yang dilakukan Ngr sudah berkali-kali. Akan tetapi baru terendus dua kasus. Kasus ini dilakukan dengan modus mengantar jenazah dari RSUD Negara ke Buleleng. Jarak tempuh pulang pergi (PP) Negara-Buleleng untuk mengantar jenazah menggunakan ambulans sekitar 150 kilometer. Namun Ngr meminta uang bensin untuk 300 kilometer atau dua kali lipatnya. Bupati Jembrana Gede Winasa membenarkan telah memecat Ngr. Memang biaya bensin yang di mark-up Ngr dua kali lipat ini sepenuhnya disetor ke pihak RSUD. Dengan mark-up dua kali lipat ini Ngr mendapatkan komisinya menjadi dua kali lipat juga. Sehingga pihaknya melakukan tindakan yang tegas. (sur)

Bali Post/kmb20

TUNJUKKAN PATUNG - Normi menunjukkan patung Ganesa yang diberikan pelaku hipnotis.

Kejahatan Hipnotis Marak, Masyarakat Resah Semarapura (Bali Post) Kejahatan dengan cara menghipnotis korban merebak di wilayah hukum Polres Klungkung. Dua warga yang menjadi korban dalam sepekan ini adalah Ni Nyoman Normi dan Ni Nyamplu, asal Banjar Sangging, Kamasan. Sayang, kasus yang mulai meresahkan warga tersebut tidak dilaporkan ke aparat kepolisian. Korban Normi, Minggu (11/10) kemarin menyebutkan, pelaku hipnotis merupakan pasangan suami-istri yang saat beraksi menggunakan sebuah mobil sedan. Modusnya dengan berpura-pura menanyakan alamat orang. Seminggu lalu di siang bolong, Normi mengaku ditanyai dua orang (lakilaki dan perempuan) alamat orang berjualan banten. Laki-laki dan perempuan tersebut berperawakan agak tambun. Bukan hanya itu, Normi juga diajak serta menunjukkan alamat yang ditanyakan dengan naik ke mobilnya. Anehnya, Normi mengikuti ajakan pasangan suami-istri tersebut. Tanpa disadari, saat di dalam mobil Normi ditawari sebuah patung perak berupa patung Ganesa. Patung tersebut dikatakan senilai Rp 2 juta hingga Rp 3 juta. Saat itu, Normi hanya membawa uang

Rp 100 ribu. Dia pun menyerahkan uang itu ke penjual patung. Setelah itu, Normi diturunkan dan dijanjikan bahwa pasangan suami-istri itu akan kembali satu jam kemudian untuk mengambil uang seharga patung yang dibawa Normi. Hanya, orang itu tak pernah datang lagi. Lebih apes lagi Ni Nyamplu. Dengan modus sama dan pelaku yang sama, dia harus kehilangan gelang dan cincin emas untuk mengganti patung Ganesa tersebut. Anehnya, Nyamplu mengaku menurut saja saat diminta melepas gelang dan cincin emas yang dikenakan untuk mengganti pembayaran patung Ganesa yang dibawa pelaku yang hingga kini tak dikenali identitasnya. Ini menjadi keresahan tersendiri bagi masyarakat Klungkung. Apalagi sebelumnya, juga sempat muncul korban yang sama. Yakni seorang nenek-nenek yang baru saja keluar dari Pasar Klungkung. Dia dihentikan dan diminta naik ke mobil sedan oleh pelaku hipnotis. Setelah melepas sejumlah perhiasan yang dikenakan, si nenek tersebut diturunkan di wilayah Satria (sebelah timur Tukad Unda-red). (kmb20)

Gianyar Melongok Kota Yogyakarta

Pengaturan Tata Ruang Tekankan Spirit Budaya Kabupaten Gianyar saat ini sedang menyusun tata ruang wilayah dalam mengatur pembangunan ke depan. Berbagai masukan, selain mengacu kepada ketentuan yang lebih tingggi yakni Perda Provinsi Bali, sebagai daerah kunjungan pariwisata dengan handalan nilai seni dan budaya, Gianyar juga melakukan perbandingan dan mencari masukan dalam penyusunan tata ruang dimaksud Jumat (9/10) hingga Sabtu (10/10), Pemkab Gianyar melakukan studi banding ke Pemerintah Kota Yogyakarta (Yogya). Hal ini untuk mencari pembanding dan masukan penyusunan tata ruang di Gianyar. Bagaimana Kota Yogya menata kawasan mereka?

Bali Post

HINDARI KUMUH - Upaya penataan tata ruang wilayah Kota Yogya untuk menghindari kesan kumuh.

SAAT ini pemerintah Kota Yogyakarta telah menyelesaikan penyusunan dan penetapan peraturan tata ruang wilayah dan tinggal menunggu verifikasi dari Provinsi dan Menteri. Sebagai daerah yang masih kental dengan nuansa budaya, Kota Yogya dalam menata kewilayahannya tak terlepas dari spirit pelestarian budaya. Tri Joko Susanto, asisten Administrasi Pemkot Yogyakarta mengatakan hal itu saat rombongan Pemkab Gianyar yang dipimpin Kepala Bappeda Gianyar, Ida Ba-

gus Nyoman Rai, S.H., diterima di kantor Pemkot Yogya. Pemkot Yogyakarta dalam menyusun penataan ruang wilayah dilakukan sejak tahun 1994. Baru tahun ini berhasil diselesaikan sebelum masa bhakti anggota DPRD Kota Yogya berakhir. Waktu lama kesepakatan eksekutif dengan legislatif untuk mencari kematangan, kajian dan konsep serta peruntukan wilayah guna menghindari kesalahan perencanaan yang berujung pada rusaknya tatanan Kota Yogya yang memper-

hatikan nilai budaya. Luas Wilayah Kota Yogya sendiri memiliki luas wilayah tersempit dibandingkan dengan daerah tingkat II lainnya, yaitu 32,5 km2, yang berarti 1,025% dari luas wilayah Provinsi DIY. Dengan luas 3.250 hektar tersebut terbagi menjadi 14 kecamatan, 45 kelurahan, 617 RW, dan 2.531 RT, serta dihuni oleh 489.000 jiwa (data per Desember 1999) dengan kepadatan rata-rata 15.000 jiwa/Km2. Pertambahan penduduk

dari tahun ke tahun cukup tinggi, akhir tahun 1999 jumlah penduduk kota 490.433 jiwa dan sampai pada akhir Juni 2000 tercatat 493.903 jiwa dengan tingkat kepadatan rata-rata 15.197/km2. Sebagai kota pariwisata, Kota Yogya dalam menata zona wilayah sangat memperhatikan nilai budaya. Joko Susanto yang mewakili Wali Kota dalam menyambut rombongan Pemkab Gianyar mengatakan dalam pengembangan kawasan tidak serta merta hanya memikirkan PAD dari pengembangan itu. Melainkan perencanaan yang matang untuk mensejahterakan masyarakat. Kota yang masih kental hubungannya dengan pihak Keraton, dalam menata kewilayahannya juga masih menghor-

mati tradisi dan konsepkonsep tradisi yang diwariskan dari turun temurun. ‘’Salah satunya sekitar Keraton yang tidak boleh membangun melebihi tinggi bangunan Keraton. Terlebih lagi sepanjang jalur yang menghubungkan Keraton dengan Gunung Merapi dan pantai selatan,’’ jelasnya. Besarnya spirit tata ruang di Yogya yang menekankan pada nilai budaya, menurut Kepala Bappeda Gianyar IB Nyoman Rai, Gianyar dalam mengatur wilayah kabupaten tidak terlepas dari ketentuan tata ruang yang telah ditetapkan dari provinsi. Kabupaten dalam hal ini hanya memperjelas dan mengembangkan penetapan tata ruang dari provinsi. Penekanan semangat dan nilai budaya dalam penataan ruang kabupaten, tentunya juga menjadi perhatian cukup serius dari Pemkab Gianyar dalam menyusun tata ruang Gianyar ke depan. Terlebih lagi, Gianyar sebagai daerah pariwisata dengan handalan seni dan budaya serta alam ini, penataan ruang wilayah kabupaten meski dilakukan secara hati-hati. Wabup Dewa Made Sutanaya didampingi Sekda Cok Putra Nindia yang memantau langsung kegiatan tersebut, mengatakan sejumlah masukan yang diperoleh di Kota Yogya dalam hal penataan ruang ini, akan dijadikan referensi dalam pembahasan tata ruang wilayah kabupaten di Gianyar. Kota Yogya dengan keakraban budaya, sejarah, peninggalan dan ikon kota pelajar, kondisi dalam penataan wilayah tidak jauh berbeda dengan Gianyar. (dar)


OPINI

6

Perlu Transparansi Menyeluruh dalam Relokasi SLB-B Jimbaran

Harian untuk Umum

Bali Post

Pengemban Pengamal Pancasila

Terbit Sejak 16 Agustus 1948

Tajuk Rencana Penggusuran SLB DUNIA pendidikan di Bali tak pernah sepi masalah. Berbagai pungutan, penyalahgunaan BOS di sejumlah sekolah negeri belum tuntas — kasusnya kini masih ada di sidangkan di PN — kini pemerintah (baca: Gubernur Bali) membuat masalah baru dengan rencana menggusur Sekolah Luar Biasa (SLB) Jimbaran. Dikatakan membuat masalah baru, karena kebijakan Gubernur Mangku Pastika tak hanya ditentang orangtua siswa SLB setempat, Bupati Badung juga mengancam tidak akan mengeluarkan izin jika lahan bekas SLB itu untuk kegiatan bisnis. Gusur-menggusur lembaga pendidikan mengesankan pendidikan dibisniskan? Kita semua harus menyadari bahwa pembangunan merupakan proses berkesinambungan yang mencakup seluruh aspek kehidupan masyarakat, termasuk aspek sosial, ekonomi, politik dan kultural, dengan tujuan utama meningkatkan kesejahteraan warga bangsa secara keseluruhan. Peran masing-masing aspek tersebut pun satu sama lain saling berhubungan dan saling mendukung, sehingga pembangunan suatu sektor, tentulah akan memengaruhi sektor lainnya. Dalam hal ini gubernur, bupati, wali kota dan aparat terkait harus punya satu bahasa untuk mencerdaskan bangsa. Dalam UU Pendidikan pasal 1 disebutkan pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan negara. Pasal 5 (1) di Bab IV juga menyebutkan setiap warga negara mempunyai hak yang sama untuk memperoleh pendidikan yang bermutu. Psal 5 (2) warga negara yang memiliki kelainan fisik, emosional, mental, intelektual, dan/atau sosial berhak memperoleh pendidikan khusus. Dalam usaha mencerdaskan anakanak yang memiliki kelainan ini, semestinya pemerintah memikirkan bagaimana meningkatkan kualitas anak didik di SLB

S URAT

sehingga nantinya anak mandiri. Setelah lulus pun pemerintah perlu mencari jalan keluar ke mana mereka ini dibawa. Sebab, masyarakat belum sepenuhnya dapat menerima para lulusan SLB untuk bekerja di perusahaan swasta, sedangkan untuk menjadi PNS masih sangat terbatas. Main gusur, meski itu tujuannya menurut gubernur baik, bagi anak didik, hal itu akan dirasakan sangat berat. Anak-anak akan mengalami tekanan psikis yang berat. Kita harus ingat, cara berpikir anakanak ini tidak sama dengan anak-anak normal biasa. Ketimpangan perlakuan pendidikan antara anak-anak normal dengan mereka yang memiliki kelainan fisik hanya akan melahirkan disintegrasi sosial. Oleh sebab itu, perlu dibangun dan dikembangkan sistem pendidikan atas dasar kesadaran kolektif dalam rangka memecahkan persoalan bangsa yang kita hadapi. Usia pendidikan telah berjalan beriringan dengan usia peradaban manusia. Ia ada dan terus berkembang karena tak bisa dipisahkan dari keberadaan manusia. Pada dasarnya tak ada manusia yang tak membutuhkan pendidikan. Hal itu dikarenakan adanya hasrat alamiah manusiawi. Hidup mesti lebih baik dan lebih berkualitas dari sebelumnya. Karena itu, perubahan merupakan konsekuensi yang logis dan penting. Yang dimaksud dengan perubahan ini adalah bergantinya tatanan dan nilai-nilai kehidupan yang tradisional menjadi modern dalam arti kualitas. Karenanya, paradigma lama yang telanjur mengasumsikan pendidikan normal/khusus sebagai sekolah formal semata-mata mesti segera dilipat dan digunting. Agar pendidikan bangsa ini dapat menggapai cita-cita tersebut merupakan tanggung jawab semua komponen bangsa untuk terus mencari dan menciptakan terobosan-terobosan baru yang inovatif dalam setiap muatan kurikulumnya. Dengan demikian, lulusan anak didik terutama SLB akan lebih percaya diri untuk menatap masa depannya.

PEMBAC A

Persyaratan : Sertakan Fotokopi KTP atau SIM

Vila di Cemagi Tanpa IMB Terkait berita yang dimuat Bali Post tanggal 9 Oktober 2009 mengenai vila di Desa Cemagi melanggar sempadan pantai dapat kami jelaskan sebagai berikut. Selaku Kadis Cipta Karya Kab. Badung saya telah memerintahkan staf Dinas Cipta Karya untuk melakukan pengecekan ke lapangan pada tanggal tersebut. Dari pengecekan tersebut ditemukan bahwa vila dimaksud tidak memiliki IMB. Untuk tidak menimbulkan ke-

salahpahaman, perlu juga diklarifikasi bahwa saya tidak pernah mengatakan, ‘’Saya belum tahu, izinnya kan bukan saat saya menjabat’’. Tetapi saya mengatakan, ‘’Saya masih akan mengecek ke lapangan’’. Klarifikasi terhadap berita tersebut, agar tidak ada pengertian melempar tanggungjawab. Kadis Cipta Karya Kab. Badung Dewa Apramana

Pujawali di Pura Lempuyang Madya Dalam rangka memperingati tonggak sejarah kedatangan Ida Batara Kawitan Mpu Geni Jaya maka siwaning jagat Bali dan sebagai purahito Raja Udayana Warmadewa Purnamaning Sasih Kadasa Wraspati Umanis Wuku Dungulan Saka Warsa 928 menurut Lontar Purana Bhumi, Prakempa Agung, Prakempa Sor, Bhuwana Mabah dan Prasasti/Babad Pasek, yang sebagian isinya menyuratkan, ‘’....kemudian dengan tibanya hari Kamis Umanis Wara Dungulan (Umanis Galungan), maka sang Sapta Rsi bersama putra-putranya, berangkat menuju Lempuyang Madya untuk menyelenggarakan Pujawali Batara Mpu Gni Jaya dengan upacara Widhi-Wedhana...’’

Berdasarkan landasan sastra dresta tersebut pada Wraspati Umanis wuku Dungulan Sasih Kapat Saka Warsa 1931 tanggal Masehi 15 Oktober 2009 dilaksanakan Pujawali Widhi-Wedhana dan Panilapati Mahotama (lebih jauh tentang upacara Panilapati baca buku ‘’Bhisama Bhatara Ajeg Hindu Bali Rajya’’ (terbitan Pustaka Bali Post). Selamat hari raya Galungan dan Kuningan. Semoga slogan Bali Mandara tidak jauh dari angan-angan. Pandita Pengerajeg Karya Ketua Sabda Pandita MGPSSR Pusat Ida Pandita Mpu Siwa-Budha Br. Babakan Sukawati Gianyar

LPJ dan Copet di Kuta Saya menonton TV katanya bulan depan (November- Desember) di wilayah Bali akan terjadi pemadaman listrik secara bergilir. Katanya ada kendala pada suplai pembangkit utama. Tetapi berbicara tentang hemat listrik, kok aneh saja ya, sementara masyarakat diimbau menghemat, tetapi di sisi lain LPJ (lampu penerangan jalan) khususnya di wilayah Kuta yang saya lihat (tentunya mungkin juga di tempat lain) dibiarkan menyala hingga siang hari. Coba petugas PLN tolong cek sepanjang Jl. Kartika Plaza, seputar Jl. Legian (termasuk gang-gang kecilnya) dan Jl. Kuta Theatre. Itu yang saya tahu pasti menyala lewat waktu, karena saya sering lewat jalan itu. Apa tidak dipasangi timer? Kalau dipasang, cek dong. Kasihan energi dibuang percuma sementara masyarakat mencari pasang baru amat susah. Saya juga menanyakan tentang anak-anak liar penjual gelang di wilayah padat turis seputaran Ground Zero, Poppies II dan I. Maaf, mereka itu sebenarnya anak-anak yang dieksploitasi oleh suatu jaringan untuk jadi copet. Dengan menjadikan anak-

Senin Pon, 12 Oktober 2009

anak sebagai subjek, tentu si korban menjadi tidak tega. Saya sering melihat dengan mata kepala sendiri modus mereka dalam menjerat mangsa, terutama turis asing. Dari depan menawari dua orang, sementara dari belakang menggerayangi kantong turis juga kurang lebih dua orang. Jam puncak aksi mereka justru pukul 03.00 - 04.00 dini hari saat banyak turis mabuk pulang dari diskotek. Ini masalah sosial yang sudah bisa diramalkan akan terjadi di masa mendatang secara pasti. Walaupun memang tidak mudah mengatasi, tetapi yang saya heran tidak ada tindakan/ usaha pasti guna menghentikannya. Lalu pajak yang dipungut dari wilayah wisata Kuta itu imbal baliknya apa dong? Saya tidak mengerti wewenangnya, wujud pemerintah di bidang pariwisata paling dekat di lapangan kan Dispadra? Apa tidak sebaiknya Disparda memerintahkan dan berkoordinasi dengan aparat kepolisian (sebagai alat negara) untuk bertindak. Action please... Toni Kuta

‘’Sekarang ini masyarakat sangat kritis — kalau tak disebut apatis dan apriori terhadap segala bentuk lontaran ide maupun kebijakan pejabat. Maklum, mereka telah sekian tahun menjadi ‘korban’ janji, program dan bualan pejabat. Akibatnya, sebaik dan semulia apa pun ide itu kini akan selalu dipertanyakan ‘udang di balik batu’ ide tersebut jika semuanya tak dibuka dan dijelaskan secara transparan ke permukaan.’’

B

esarnya perhatian terhadap pendidikan menunjukkan besarnya perhatian kita terhadap masa depan suatu bangsa. Kata-kata mutiara di atas terpampang di halaman depan website Sekolah Luar Biasa B Negeri (SLBBN) Pembina Tingkat Nasional (PTN) Denpasar atau yang lebih dikenal sebagai SLB-B Jimbaran. SLB yang kini sedang menjadi sorotan karena ada rencana bakalan direlokasi ke lahan milik Pemprov Bali di Tohpati, Kesiman (eks Balitex). Ide relokasi itu muncul, menurut Gubernur Bali Made Mangku Pastika usai mengikuti acara pembukaan Heads of National Drug Law Enforcement Agencies Asia Pasific di Hotel Kartika Plaza, Selasa (6/10), berawal dari rencana relokasi SLB-C Lumintang yang kondisinya dinilai sudah tidak layak. Lahan milik Pemprov Bali di Tohpati sendiri terdiri atas dua bidang yang dipisah oleh jalan. Masing-masing luasnya 2,8 hektar dan 2,1 hektar. SLB-C yang sebelumnya di Lumintang rencananya akan direlokasi ke lahan seluas 2,1 hektar. Sementara SLB-B di Jimbaran akan direlokasi ke lahan 2,8 hektar di sebelahnya. Sebab, bangunan ruang belajar SLB-B Jimbaran usianya sudah mencapai 20 tahun. Nantinya Pemprov Bali berencana membangun gedung sekolah yang lebih representatif di lahan yang lebih luas untuk dua SLB tersebut. Intinya, menurut Gubernur, untuk memberikan sesuatu yang lebih pantas bagi anakanak penyandang cacat. Gubernur Mangku Pastika menginginkan anak-anak SLB mendapatkan pendidikan yang benar-benar layak menyesuaikan dengan kajian akademik. Kajian akademik difokuskan pada kondisi anak-anak yang menimba ilmu di SLB tersebut. Dengan demikian, harapannya, anak-anak akan merasa nyaman dalam mengikuti proses belajar-mengajar. SLBB dan C nantinya akan dikelola secara lebih profesional, efektif, ekonomis dan efisien

Oleh Sugiarta untuk kepentingan masyarakat Bali. Hal ini juga sejalan dengan tujuan pendidikan SLB untuk menjadikan anak-anak para penyandang cacat lebih mandiri ketika terjun ke masyarakat. Lagi pula SLB yang merupakan tanggung jawab Pemprov Bali ini sejatinya diperuntukkan bagi masyarakat di seluruh Bali, ternasuk Kabupaten Badung. Selain itu, Pemprov Bali juga akan melengkapi SLB itu dengan asrama. Untuk pembangunan SLBB dan C itu, Pemprov Bali mengalokasikan anggaran hingga Rp 50 miliar. Gubernur berharap masyarakat Bali memahami rencana tersebut demi kemajuan pendidikan bagi anak-anak penyandang cacat. Sungguh sesuatu pemikiran yang mulia dari seorang pemilik program sekolah gratis ini. Masalahnya sekarang ini masyarakat sudah sangat kritis dalam menilai kebijakan, kinerja serta janji pejabat. Walaupun mereka tidak selalu memperlihatkan reaksi, masyarakat juga sudah mampu menilai mana yang sungguh-sungguh untuk kepentingan rakyat dan mana yang dimuati kepentingan oknumoknum. Seringnya menyaksikan janji-janji bohong pada gilirannya menimbulkan sikap apatis dan apriori terhadap segala bentuk lontaran ide maupun kebijakan pejabat. Sebagaimana kutipan kalimat-kalimat di muka, mereka telah sekian tahun menjadi korban janji, program dan bualan pejabat. Akibatnya, sebaik dan semulia apa pun ide itu kini akan selalu dipertanyakan, adalah udang di balik batu dari ide tersebut. Dalam hal ini, masyarakat mempertanyakan pemanfaatan lahan seluas 4,7 hektar yang kini ditempati SLB-B Jimbaran itu. Maklumlah, lahan itu begitu strategis di jalur pariwisata internasional terkenal. Tiap investor yang lewat dan melirik lahan tersebut dapat dipastikan terpikat melihat lokasi tersebut. Wajar jika kemudian muncul per-

tanyaan, tidakkah lahan ini nantinya bakal dilego ke investor? Masih ada sederet pertanyaan — dari pemikiran apatis apriori — dipastikan bakal menyusul. Untuk dijadikan apa, siapa investornya, makelarnya siapa, berapa dia dapat. Sudah Jamak Kasus-kasus seperti ini bukanlah yang pertama dan tabu, melainkan sudah jamak terjadi di daerah ini. Beberapa sekolah yang lahannya dinilai strategis, akan berusaha didesak (bukan terdesak) oleh kepentingan pariwisata. Sungguh memprihatinkan, beberapa sekolah di Kuta kini seakan tenggelam di kerumunan berbagai sarana pariwisata, mulai dari hotel, bungalo, restoran, hypermarket, mall dan sebagainya. Anak-anak bermain dan belajar di antara himpitan gedung-gedung dan bangunan pariwisata. Jangankan sekolah, pura pun bisa digusur kalau investor sudah melirik. Alasan klasik, demi kepentingan pariwisata. Masyarakat pun harus bersembahyang di antara ketiak para turis, kalau masih untung jadi tontonan mereka. Padahal, pariwisata Bali saat ini sudah tak “dinikmati” lagi oleh masyarakat Bali. Masyarakat lokal di sini kini lebih banyak menjadi penonton gemerincing dolar singgah di daerah ini untuk selanjutnya dibawa kabur entah ke mana. Memang, Gubernur Mangku Pastika telah menegaskan, saat ini Pemprov Bali belum punya rencana apa pun terhadap lahan tersebut. Nantinya lahan tersebut konon akan dimanfaatkan oleh Pemprov Bali dan bukan diserahkan kepada investor. Lahan tersebut akan dimanfaatkan sebesar-besarnya untuk kesejahteraan rakyat Bali pada umumnya dan pembiayaan bidang pendidikan pada khususnya. Terlepas entah dijadikan apa lahan itu nantinya, yang jelas rencana relokasi itu telah menggusur dan membuat

’’

Kasus-kasus seperti ini bukanlah yang pertama dan tabu, melainkan sudah jamak terjadi di daerah ini. Beberapa sekolah yang lahannya dinilai strategis, akan berusaha didesak (bukan terdesak) oleh kepentingan pariwisata. Sungguh memprihatinkan, beberapa sekolah di Kuta kini seakan tenggelam di kerumunan berbagai sarana pariwisata, mulai dari hotel, bungalo, restoran, hypermarket, mall dan sebagainya. Anak-anak bermain dan belajar di antara himpitan gedung-gedung dan bangunan pariwisata. Jangankan sekolah, pura pun bisa digusur kalau investor sudah melirik. Alasan klasik, demi kepentingan pariwisata. mubazir proyek pembangunan laboratorium milik Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Bali yang kini tengah berlangsung di SLB setempat. Apalagi nilai proyek itu tidak tanggung-tanggung, mencapai Rp 918.540.000. Proyek yang mulai dikerjakan 22 Juni lalu dengan target tuntas dalam 120 hari ini pun akan menjadi penghamburhamburan uang rakyat. Di luar itu, rencana ini juga memperlihatkan betapa tumpang tindihnya manajemen perencanaan. Sebab, mengapa sekolah tersebut harus direlokasi, sementara di sana baru saja ada proyek yang nilainya tak sedikit. Semestinya jika memang ada rencana relokasi, proyek tersebut jangan dulu dilaksanakan. Proyek dilaksanakan sekalian setelah SLB-B Jimbaran direlokasi atau di lokasi baru sekolah tersebut. Jika memang belum ada

Ketika Anjing Menebar ’’Teror’’ Rabies

K

Penulis, redaktur Bali Post

POJOK

DEBAT PUBLIK ita patut menindaklanjuti fakta empiris yang terjadi belakangan ini, bahwa anjing di Bali telah banyak menyumbang penyakit rabies. Dari berbagai diskursus yang muncul tampaknya masih belum ada satu bahasa yang mengerucut dalam upaya penanganan yang serius dan prosedural, sehingga bisa diterima oleh semua kalangan. Meskipun banyak pihak yang berharap bahwa kampanye antirabies dilakukan terencana, tetapi jangan sampai dilakukan sebagai upaya pembelokan terhadap anti-eliminasi anjing liar yang ada di sekitar masyarakat. Di sisi lain tidak sedikit pula yang mendukung dan mendesak eliminasi sebagai upaya nyata untuk memberantas penyebaran rabies secara cepat dan tepat. Tentu pendapat yang pro dan kontra ini perlu dimediasi, sehingga semua pihak, khususnya para pemilik dan pemelihara anjing bisa menerima dan masyarakat umum juga merasa aman serta nyaman. Artinya, kita memang harus turut mendukung program pemerintah dalam rangka menjaga kesehatan masyarakat. Dengan demikian, setiap kita harus memiliki sense of crisis dalam mengantisipasi berlanjutnya problem sosial ini. Bali seakan sudah

’’

rencana apa pun terhadap lahan SLB-B Jimbaran nantinya, semestinya “penggusuran” jangan cepat-cepat dilaksanakan, sehingga lahan tersebut tidak malah terbengkalai seperti banyak terjadi pada sawah-sawah yang terkena LC. Ini untuk menghindari kecurigaan dan pertanyaan, bahwa sekolah tersebut memang sengaja direlokasi melalui iming-iming agar lebih representatif dan sebagainya, padahal di belakang itu sudah ada “suatu rencana besar” menunggu. Kata-kata mutiara di halaman depan website (SLBBN) Pembina Tingkat Nasional (PTN) Denpasar (Jimbaran) pun hanya akan mnjadi rangkaian kata indah pemanis ide mulia memperhatikan pendidikan anak, padahal sebenarnya untuk kepentingan investor.

Oleh Lewa Karma identik dengan hewan piaraan seperti anjing maupun babi, jadi sangat ironis bila secara seketika kita akan mengenyahkan hewan-hewan piaraan tersebut. Oleh sebab itu, perlu dilakukan pendekatan persuasif kepada semua pihak untuk menggalang kepedulian tentang gerakan sayang binatang dan sekaligus penyadaran terhadap program kesehatan masyarakat maupun lingkungan. Dari beberapa opini yang berkembang, setidaknya ada beberapa hal yang barangkali mungkin bisa diupayakan dalam rangka mengantisipasi berlanjutnya penyebaran penyakit rabies. Langkah preventif. Hal ini bisa dilakukan dengan upayaupaya promotif dan pencegahan yang disosialisasikan kepada publik, khususnya kepada para pemilik dan pemelihara anjing. Upaya ini bisa dilakukan dengan pembuatan kandang, isolasi hingga karantina ataupun dibuatkan tempat khusus, sehingga tidak berkeliaran secara bebas di tempattempat umum. Seharusnya kandang atau tempat anjing dibuat terpisah dan agak berjauhan dari ruang makan,

dapur, tempat tidur maupun ruang tamu. Hal ini dimaksudkan untuk menghindari kontak langsung kepada tamu (orang yang tidak dikenal oleh anjing) atau meminimalisasi kontak langsung dengan manusia. Karena, sepantasnya binatang memiliki tempat berbeda dengan manusia, walaupun dianggap binatang kesayangan. Meskipun demikian, tidak ada larangan bagi sebagian orang yang masih tidur bersama kucing maupun anjing. Untuk antisipasi penularan penyakit dari binatang tersebut, maka harus dirawat dengan rutin misalnya memandikan, memberikan sampo, pemberian pakan yang sehat serta penempatan pembuangan kotoran yang aman. Termasuk pada tahapan ini pemilik dan hewan piaraannya perlu diberikan vaksin agar terbebas dari rabies. Langkah kuratif. Dugaan

populasi anjing sebagai media penular rabies makin meningkat. Oleh sebab itu, diperlukan kesadaran semua pihak untuk menjaga hewan piaraannya, khususnya yang sudah positif menularkan rabies bisa disembuhkan atau mungkin dieliminasi bila dipandang membahayakan. Kemudian bagi penderita (orang yang terjangkit rabies) harus segera ditolong dengan pemberian virus antirabies (VAR). Selanjutnya diberikan perawatan yang intensif, sehingga jangan sampai terlambat. Dengan demikian, pemerintah melalui Dinas Kesehatan yang diteruskan pada Balai Kesehatan Masyarakat, puskesmas, dan rumah sakit harus bisa menyediakan obatobatan serta mekanisme pertolongan yang tepat dan akurat. Setidaknya, ‘’teror rabies’’ yang ditebarkan oleh anjing bisa direduksi dan bila perlu mengeliminasi anjing bisa dicegah, sehingga para penyayang anjing pun tidak merasa kehilangan. Penulis, guru dan pemerhati Sospolmas di Singaraja

Serangan tikus di Tabanan, tiga kali gagal panen petani tak menyerah. - Tikus-tikus kantor juga tak menyerah. *** Memaknai Galungan dalam konteks kekinian. - Tanpa jor-joran berupacara. *** Sejumlah Dubes belajar membatik di Yogyakarta. - Pasti minus Dubes Malaysia.

Topik Debat Publik: Penanganan rabies di Bali. Panjang tulisan maksimal 3.500 karakter, kirim ke E-mail: balipost@indo.net.id. Tulisan paling lambat 20 Oktober 2009.

Perintis : K.Nadha, Penanggung Jawab: ABG Satria Naradha Redaktur Pelaksana/Wakil Penanggung Jawab: Wirata,Palgunadi Redaksi: Alit Purnata, Alit Susrini, Alit Sumertha, Daniel Fajry,Dira Arsana,Martinaya, Mawa, Sri Hartini, Suana, Sueca, Sugiartha, Sutiawan, Wirya, Yudi Winanto Anggota Redaksi Denpasar: Giriana Saputra, Iwan Darmawan, Oka Rusmini, Umbu Landu Paranggi, Subagiadnya, Subrata, Suentra, Sumatika, Gregorius Rusmanda, Asmara Putra, Diah Dewi, Yudi Karnaedi, Wira Sanjiwani, Pramana Wijaya, Eka Adhiyasa . Bangli: Pujawan, Buleleng: Adnyana, Gianyar: Agung Dharmada, Karangasem: Budana, Klungkung: Bali Putra Ariawan, Tabanan: Surpi. Negara: IB Surya Dharma. Jakarta: Bambang Hermawan, Nikson, Suharto Olii, Indu P. Adi, Ahmadi Supriyanto, Achmad Nasrudin, Hardianto, Darmawan S. Sumardjo, Heru B Arifin, Asep Djamaluddin, Ade Irawan, Ipik Tanoyo. NTB: Agus Talino, Syamsudin Karim, Izzul Khairi, Raka Akriyani, Nur Haedin, Suyadnya. Surabaya: Bambang Wilianto. Kantor Redaksi: Jalan Kepundung 67 A Denpasar 80232. Telepon (0361)225764, Facsimile: 227418, Alamat Surat: P.O.Box:3010 Denpasar 80001. Perwakilan Bali Post Jakarta, Bag.Iklan/Redaksi: Jl.Palmerah Barat 21F. Telp 021-5357602, Facsimile: 021-5357605 Jakarta Pusat. NTB: Jalam Bangau No. 15 Cakranegara Telp. (0370) 639543, Facsimile: (0370) 628257. Bagian Iklan: Suryanta, Bagian Sirkulasi: Budiarta, Marketing/Pengaduan Pelanggan: Kariawan, Alamat Bagian Iklan: Jl.Kepundung 67A, Denpasar 80232 Telp.: 225764, Facsimile : 227418 Senin s.d. Jumat 08.00-19.00, Sabtu 08.00-13.00, Minggu 08.00-19.00. Tarif Iklan : Iklan Mini: minimal 2 baris maksimal 10 baris, perbaris Rp 30.000,- Iklan Umum: < 100 mmk Rp 37.000 per mmk, >100 mmk Rp 40.000 per mmk. Iklan Keluarga/Duka Cita: Rp 28.000 per mmk. Advertorial Rp 20.000 per mmk. Iklan Warna: 2 warna Rp 50.000, 4 warna Rp 58.000 per mmk. Pembayaran di muka, iklan mendesak untuk dimuat besok dapat diterima sampai pukul 15.00. Alamat Bagian Langganan/Pengaduan Langganan: Jl.Kepundung 67A Denpasar 80232 Tel: 225764, Facsimile: 227418. Harga Langganan: Rp 60.000 sebulan, Pembayaran di muka. Harga eceran Rp 3.000. Terbit 7 kali seminggu. Surat Izin Usaha Penerbitan Pers: SK Menpen No. 005/SK/Menpen/SIUPP/A.7/1985 Tanggal 24 Oktober 1985, ISSN 08526515. Anggota SPS-SGP, Penerbit: PT Bali Post. Rek. BCA KCU Hasanudin Denpasar AC: 040-3070618 a/n PT. Bali Post. Rek. BRI Jl. Gajahmada Denpasar A/C: 00170 1000320 300 an Pt.Bali Post. Sumbangan untuk orang sakit Rek. BPD Capem Kamboja, Denpasar No. 037.02.02.00016-8 A/n Simpati Anda, Dana Punia Pura Rek.BPD Capem Kamboja, Denpasar No. 037.02.02.00017-1 A/n Dana Punia Pura. WARTAWAN BALI POST SELALU MEMBAWA TANDA PENGENAL, DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/MEMINTA APA PUN DARI NARA SUMBER


SEREMONIAL

7

Melia Bali Raih Penghargaan Lingkungan dari Tour Operator Jerman

Bupati Wiryatama Lepas Jalan Santai di BTN Sanggulan

Senin Pon, 12 Oktober 2009

Denpasar (Bali Post) Berkat kepeduliannya terhadap pelestarian lingkungan hidup, Melia Bali Resort and Spa, Nusa Dua meraih penghargaan TUI Umwelt Champion 2009 yang diberikan oleh TUI Germany, salah satu tour operator terbesar Jerman. Penghargaan ini diberikan oleh TUI kepada 100 hotel dari 22 negara di seluruh dunia yang diakui dan berhasil mewujudkan tindakan pelestarian lingkungan secara bertahap dan menyeluruh. Melia Bali merupakan satu-satunya hotel di Asia Pasifik yang behasil memenangkan penghargaan ini. Melia Bali sebagai salah satu hotel yang berwawasan lingkungan untuk yang keempat kalinya telah berhasil memenangkan penghargaan TUI Umwelt Champion yang diberikan oleh TUI Germany. Melia Bali mendapatkan penghargaan ini untuk pertama kalinya di tahun 2005. Tahun 2007 Melia Bali kembali mempertahankan dengan baik dan kembali menjadi TUI Environmental

Champion selama dua tahun berturut-turut di tahun 2008. Tahun ini predikat yang diraih Melia Bali sebagai salah satu industri pariwisata yang berwawasan lingkungan dan sosial secara berkesinambungan. Secara aktif berhasil menekan pemakaian listrik, air, dan bahan bakar semaksimal mungkin dan memenuhi kriteria TUI dalam hal ekonomis dan efisien. Dedikasi dan pengabdian yang tinggi terhadap lingkungan sosial dan komitmen dalam usaha perbaikan lingkungan ke arah yang lebih baik menjadikan Melia Bali kembali terpilih sebagai TUI Environmental Champion 2009. Jim Boyles selaku pimpinan Melia Bali bersama jajarannya dengan bangga menyatakan komitmennya terhadap kesadaran lingkungan dan sosial. Jim Boyles mengaku berbagai penghargaan juga sudah dicapai, seperti Green Globe Gold yang telah menjadikan Melia Bali sebagai hotel pertama di Indonesia, Asia dan pionir di antara hotel-hotel di bawah bendera Sol

Melia yang meraih penghargaan berikut, antara lain ASEAN Green Hotel Award, Emerald Tri Hita Karana yang berhasil didapatkannya lima kali berturut-turut, dan pengakuan dari UNFCC dalam perwujudan konsep perlindungan lingkungan dan sosial kebudayaan. Jim Boyles menegaskan, dengan upaya mendukung pariwisata yang berwawasan lingkungan, Melia Bali turut mendukung pemerintah membangun pariwisata yang berkesinambungan. Untuk diketahui, karakteristik wisatawan Eropa dikenal sangat memperhatikan kelestarian lingkungan di suatu destinasi. Dengan ratarata periode menginap sembilan malam, wisatawan Eropa, khususnya Jerman, telah memberikan kontribusi bagi pertumbuhan pariwisata Bali sejumlah 50.000 lebih wisatawan di tahun ini. Market Jerman juga merupakan salah satu kontributor terbesar untuk tingkat hunian di Melia Bali sebesar 40 persen.

Jim menambahkan, apabila semua institusi bekerja sama bahu-membahu melestarikan lingkungan, jumlah wisatawan yang berkunjung ke Bali akan

terus meningkat dan Bali sebagai tujuan wisata terbaik di dunia tidak hanya bagi wisatawan Eropa tetapi juga dari benua lain. (056/*)

Bali Post/ist

PENGHARGAAN LINGKUNGAN - GM Melia Bali Jim Boyles (ke-2 dari kiri) didampingi The Resort Director of Melia Wayan Sukaarta saat menerima penghargaan dari utusan TUI Jerman.

Tabanan (Bali Post) Untuk memperkokoh rasa persatuan dan kebersamaan di antara warga muslim serta dengan warga lainnya, khususnya di lingkungan BTN Bukit Sanggulan Indah, Rukun Warga Muslim (RWM) Bukit Sanggulan Indah menggelar acara jalan santai yang dirangkai dengan safari kesehatan. Jalan santai yang diikuti ribuan warga perumahan setempat dilepas Bupati Tabanan N. Adi Wiryatama, Minggu (11/10) kemarin. Ratusn hadiah diperebutkan para peserta dalam acara tersebut. Bupati Adi Wiryatama menyambut baik dan memberi apresiasi positif atas digelarnya kegiatan jalan santai dan safari kesehatan cuma-cuma kepada masyarakat ini. Menurutnya, kegiatan ini memiliki tujuan yang sangat positif dalam upaya membangun kebersamaan di antara seluruh warga dari berbagai umat beragama. ‘’Masyarakat Tabanan yang ter-

diri atas berbagai perbedaan latar dan agama akan bisa hidup rukun dan berdampingan secara damai,’’ ungkapnya. Usai ikut bersama-sama dengan warga masyarakat berjalan santai, Ketua Yayasan Ekalwya Educare Ni Putu Eka Wiryastuti juga menyatakan salut dan bangga atas kekompakan dan kebersamaan seluruh warga setempat. Menurutnya, untuk melaksanakan sesuatu kegiatan dibutuhkan rasa kebersamaan, persatuan, serta membangun komunikasi yang harmonis. ‘’Kalau seluruh warga sudah memiliki rasa kebersamaan dan memiliki semangat persatuan, serta didukung komunikasi yang harmonis, maka kegiatan apa pun yang dilaksanakan pasti akan berhasil dan sukses,’’ pujinya. Sementara itu, Ketua Panitia Warso mengungkapkan, kegiatan jalan santai dan safari kesehatan yang dilaksanakan bekerja sama dengan Yayasan

Ketegangan Malaysia-Indonesia Diselesaikan secara Diplomatik Pontianak (Bali Post) Konsul Malaysia di Pontianak Mohamad Zairi bin Mohamad Basri menyatakan ketegangan antara Malaysia - Indonesia akhir-akhir ini hendaknya dapat diselesaikan melalui cara diplomatik dan bukan dengan emosi dan saling mencela. “Kedua negara, yaitu Malaysia - Indonesia hendaknya menyelesaikan semua ketegangan secara diplomatik bukan dengan emosi dan cela-mencela (saling menjelekkan),” kata Mohamad Zairi bin Mohamad Basri dalam sambutan memperingati Hari Kemerdekaan Malaysia ke-52 dan Rumah Terbuka Malaysia di Pontianak, Minggu (11/10) malam kemarin. Ia mengatakan, Malaysia sangat menghormati kedaulatan negara-negara tetangganya seperti Indonesia serta menganggap penting upaya meningkatkan keamanan di kedua belah pihak. Oleh karena itu, Konsul Mohamad Zairi mengajak kedua negara untuk menyikapi isu-isu yang belakangan sangat memengaruhi hubungan baik kedua negara tersebut dengan bijaksana. “Mari kita menyikapi semua isu tersebut dengan bijak agar tidak merusak hubungan kedua negara,” katanya. Ia menambahkan, kalau hubungan antara Malaysia Indonesia bisa berjalan dengan aman dan tenteram maka akan mendorong pertumbuhan ekonomi di kedua negara, sep-

erti investasi di bidang perkebunan sawit yang saat ini sedang gencar-gencarnya dilakukan Malaysia. Ia memperkirakan sebesar 4 juta miliar dolar AS investor asal Malaysia yang menanamkan investasi di segala bidang di Provinsi Kalimantan Barat. “Kalau iklim investasi kedua negara makin baik maka tidak menutup kemungkinan akan makin bertambah,” ujarnya. Sementara itu, Gubernur Kalimantan Barat Cornelis mengatakan hubungan antara Kalbar (Indonesia) - Malaysia hingga saat ini baik-baik saja. “Buktinya investor asal Malaysia masih banyak yang berminat menanamkan investasinya ke Kalbar,” ujarnya. Ia percaya hubungan baik antara Kalbar - Malaysia akan makin lebih baik lagi, ibarat buah kelapa makin tua buahnya maka akan makin banyak lemaknya. Sebelumnya, Ketua Gabungan Perusahaan Perkebunan Indonesia (GPPI) Kalbar Ilham Sanusi mengatakan sebanyak 12 perkebunan besar di bidang sawit dari 50 perusahaan yang ada di provinsi itu milik investor asing. “Sebagian besar perkebunan besar milik asing yang bergerak di bidang pengembangan sawit milik investor dari Malaysia,” katanya. Saat acara, Konsul Malaysia menyatakan tiga perusahaan sawit besar dari negara itu ikut menyumbang bagi korban gempa di Sumatera Barat. (ant)

Demokrasi Indonesia Masih Berjalan di Tempat Kupang (Bali Post) Serangkaian pemilihan umum yang telah diselenggarakan di Indonesia sebagai perwujudan sebuah demokrasi, dinilai belum maksimal dan masih “berjalan di tempat”. “Hal ini terjadi karena demokrasi masih bertumpu pada tingkat elite,” kata pengamat hukum dan politik dari Universitas Nusa Cendana (Undana) Kupang Nicolaus Pira Bunga, S.H., M.Hum. di Kupang, Minggu (11/10) kemarin. Mantan Pembantu Dekan I Fakultas Hukum Undana Kupang ini mengemukakan pandangannya tersebut, berkaitan dengan terpilihnya Aburizal Bakrie sebagai Ketua Umum DPP Partai Golkar dan Taufiq Kiemas sebagai Ketua MPR-RI, serta perjalanan pemilu di Indonesia sebagai rangkaian sebuah gerbong demokrasi. Ia menilai terpilihnya Taufiq Kiemas sebagai Ketua MPR menunjukkan bahwa proses demokrasi yang berjalan pada pemilu lalu hanya bermuara pada satu konsep, bagi-bagi kekuasaan di antara elite partai politik. Ia menambahkan, terpilihnya Aburizal Bakrie sebagai Ketua Umum DPP Partai Golkar telah memberi isyarat kuat bahwa kontrol parlemen dari partai berlambang pohon beringin itu akan melemah terhadap eksistensi pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. “Jika saja konstalasi politik dalam tubuh Partai Golkar berpihak pada sosok Surya Paloh sebagai Ketua Umum Partai Golkar sekalipun, tidak akan membawa perubahan dalam sistem demokrasi di Indonesia, sekalipun kelompok ini akan mengambil sikap sebagai oposisi,” katanya. Menurut Pira Bunga, se-

mangat oposisi di Indonesia belum menunjukkan “gereget” seperti di negara-negara Barat, karena Indonesia adalah warga bangsa yang majemuk sehingga melakukan sebuah kontrol secara total terhadap pemerintahan ibarat jauh panggang dari api. “Dengan melihat fenomena politik yang berkembang belakangan ini, saya melihat kita (Indonesia) belum menjadi sebuah negara demokrasi. Demokrasi kita masih berjalan di tempat, karena hanya bertumpu pada tingkat elite,” katanya. Di sisi lain, legislator yang diharapkan menjadi sosok wakil rakyat pun masih jauh dari harapan sebagai akibat dari lemahnya pendidikan politik rakyat untuk memilih seorang wakilnya yang kredibel. “Ini kelemahan utama dari partai politik yang tidak menyiapkan kadernya secara baik, sehingga hanya memproduksi wakil rakyat dengan tingkat kemampuan yang masih memprihatinkan,” katanya. Model wakil rakyat dengan tingkat kemampuan yang sangat terbatas itu, tambahnya, pada saatnya nanti hanya memperjuangkan kepentingan dan kelompoknya semata, dengan tidak peduli terhadap rakyat yang telah memilihnya. “Rakyat hanya jadi komoditi politik semata saat tibanya musim pemilu, dan rakyat pun tidak sadar akan hal itu karena lemahnya pendidikan politik yang diberikan parpol kepada rakyatnya sendiri,” kata Pira Bunga. Dengan melihat fenomena politik tersebut, ia berpendapat, Indonesia masih perlu waktu yang panjang dalam menata sistem demokrasinya menuju sebuah negara demokrasi yang bermartabat di kawasan Asia dan dunia internasional. (ant)

Bali Post/upi

JALAN SANTAI - Bupati Tabanan N. Adi Wiryatama sedang melepas peserta jalan santai, Minggu (11/10) kemarin.

Ekalawya Educare bertujuan sebagai ajang halalbihalal. Selain itu, juga untuk memperkokoh rasa kebersamaan dan kekeluargaan di antara seluruh warga Bukit Sanggulan Indah, sehingga warga setempat bisa hidup berdampingan secara rukun dan damai. Acara jalan santai dengan rute mengelilingi seputar kawasan Perumahan Bukit Sanggulan Indah ini diakhiri dengan hiburan dan pengundian kupon door prize. Selain itu, menyambut hari raya Galungan dan Kuningan serta serangkaian digelarnya Festival Kaswari VII 2009, Panitia Festival Kaswari melaksanakan aksi sosial safari kesehatan gratis, pemeriksaan dan pemberian kacamata cumacuma, donor darah, serta pasar murah di seputar kawasan Jalan Kaswari Tabanan, Sabtu (10/10) lalu. Aksi sosial ini mendapat sambutan antusias dari warga masyarakat sekitar, bahkan sejumlah warga dari luar Kecamatan Tabanan, memeriksakan kesehatan mata dan operasi katarak yang dilaksanakan bekerja sama dengan Pemprov Bali dan Rumah Sakit Indra Denpasar. Pemrakarsa Festival Kaswari yang juga Wakil Bupati Tabanan IGG Putra Wirasana mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan setiap tahun ini selain bertujuan sebagai sebuah wahana pembinaan dan pelestarian kebudayaan, juga untuk mendukung program pembangunan Kabupaten Tabanan yakni mendekatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat guna mewujudkan masyarakat Tabanan yang sehat dan cerdas. (kmb14)

Wali Kota Rai Mantra dan Wawali Jaya Negara

SBY akan Membuat Skema Korporatisme dalam Kabinetnya Yogyakarta (Bali Post) Pengamat sosial politik dari Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta Arie Sudjito, M.Si. memperkirakan Presiden terpilih Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan membuat skema korporatisme politik dalam kabinetnya. “SBY akan membuat skema korporatisme antara Partai Demokrat (PD), Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) dan Partai Golkar,” katanya di Yogyakarta, Minggu (11/10) kemarin. Menurutnya, komposisi kabinet kemungkinan proporsional antara partai politik (parpol) dan kalangan profesional. “Hanya, kemungkinan kekuasaan dikelola dan disangga koalisi tiga parpol besar dengan arah yang sama,” katanya. Dengan skema tersebut, katanya, maka jelas tidak akan ada oposisi efektif, sementara parpol-parpol kecil hanya menjadi penggembira “sirkuit” politik. Ia mengatakan jika tidak ada terobosan, maka parpol kecil tidak akan mampu mengimbangi kekuatan skema korporatisme tersebut, sehingga masyarakat sipil harus

berkonsolidasi untuk mengimbanginya. “Masyarakat sipil harus berkonsolidasi untuk mengimbangi dengan cara membuat regrouping guna membangun basis-basis gerakan sipil yang kuat, sembari mempersiapkan pertarungan baru menuju pemilu 2014,” katanya. Arie mengatakan, jika masyarakat sipil tidak berani membangun basis-basis kekuatan sipil, dikhawatirkan proses demokratisasi di negeri ini akan berjalan di tempat, dan ini tidak akan memberikan pembelajaran yang baik bagi masyarakat. “Jika masyarakat sipil tidak memiliki basis kekuatan untuk

mengimbangi korporatisme tersebut, maka akan mengalami kemandekan demokrasi, karena tidak ada lagi oposisi yang efektif,” katanya. Menurutnya, dominasi ketiga parpol besar itu dan kemenangan mutlak SBY memang tidak akan menghasilkan otoriterisme, namun juga tidak akan meningkatkan kualitas demokrasi di Indonesia. “Saya yakin dominasi ketiga partai besar tersebut dan kemenangan mutlak SBY tidak akan menghasilkan otoriterisme, dan kualitas demokrasi mungkin tidak meningkat, atau masih prosedural saja,” katanya. (ant)

Ucapkan Selamat Hari Raya Galungan dan Kuningan BAGI umat Hindu, bulan Oktober tahun ini sebagai bulan penuh suci. Serangkaian perayaan hari raya Galungan dan Kuningan oleh umat Hindu akan dirayakan secara beruntun. Wali kota Denpasar I.B. Rai Dharmawijaya Mantra bersama Wawali IGN Jaya Negara secara khusus kepada umat sedharma megucapkan selamat merayakan hari raya Galungan 14 Oktober dan Kuningan 24 Oktober yang akan datang. ‘’Melalui perayaan hari besar bagi umat Hindu pada bulan ini kami mengajak masyarakat Denpasar untuk selalu meningkatkan sradha bhakti kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa, serta menumbuhkan rasa persaudaraan di kalangan umat beragama, sehingga akan dapat menimbulkanshanti atau damai di kalangan masyarakat,’’ kata Rai Mantra. Selebihnya Rai Mantra mengungkapkan, pada perayaan Galungan dan Kuningan ini ia juga mengajak masyarakat di Kota Denpasaruntukselaluintrospeksi danmulatsarira. Momentum perayaan hari raya ini sangat tepat untuk kembali pada jati diri sebagai manusia Bali yang selalu mengedepankan rasa solidaritas dan saling menghormati antarsesama umat manusia. Dikatakannya, momentum

mulatsarira sangat tepat dikedepankan demi menjaga kenyamanan dan keamanan Denpasar dan Bali umumnya. ‘’Buang jauh-jauh rasa dendam, dengki dan iri hati. Dengan rasa persatuan dan kesatuan serta kedamaian melalui hari raya Galungan dan Kuningan akan dapat mewujudkan pembangunan Kota Denpasar yang berwawasan budaya,’’ ujarnya. Sementara itu, Jaya Negara juga mengingatkan krama Denpasar dalam menjalankan dan merayakan kemenangan dharma melawan adharma agar berjalan dengan aman, khidmat dan penuh tenggang rasa. Tingginya rasa tenggang rasa yang selama ini ditunjukkan krama sangat membantu pemerintah

dalam melaksanakan berbagai program yang digulirkan Pemkot Denpasar. Selain itu, Jaya Negara mengajak masyarakat Denpasar dalam kesucian makna hari raya Galungan dan Kuningan, kita melakukan mawas diri, menyatukan pikiran, serta menyatukan cipta, rasa, dan karsa menuju penemuan hakikat keberadaan diri kita dan intisari kehidupan semesta. ‘’Kemampuan mengimplementasikan toleransi antarumat beragama memiliki makna menjadi kemenangan dalam kehidupan beragama,’’ ujar Jaya Negara. Akhir kata, Rai Mantra bersama Jaya Negara mengucapkan selamat Galungan dan Kuningan. (r)

Bali Post/ist

Rai Mantra dan Jaya Negara


SEREMONIAL Grandfinal Bintang Radio Televisi 2009 Berjalan Semarak

8

Bali Post/kmb12

BUKA TURNAMEN - Pemimpin BNI Kanwil 08 BaliNusra Tonny S.Gantana (kanan) saat membuka ‘’BNI Customer Ghatering Tennis Tournament’’ di Lapangan Kompyang Sudjana, Sabtu (10/10) lalu.

BNI Gelar ’’Customer Ghatering Tennis Tournament’’ Denpasar (Bali Post) Dalam menjalin hubungan yang lebih harmonis, BNI dalam merangkul para mitra kerjanya dilakukan dengan berbagai cara. Tidak terkecuali dengan menggelar kegiatan olahraga. Seperti yang dilaksanakan di Lapangan Tenis Kompyang Sudjana, Denpasar, Sabtu (10/ 10) lalu. Kegiatan olahraga tersebut dikemas dalam acara ‘’BNI Customer Ghatering Tennis Tournament’’. Turnamen yang diikuti sedikitnya delapan instansi, termasuk BNI selaku penyelenggara, dibuka secara resmi oleh Pemimpin BNI Kanwil 08 Bali Nusra Tonny S.Gantana yang ditandai dengan memukul bola tenis. Para peserta yang terlibat dalam turnamen ini di antaranya PT Telkom, PT Angakasa Pura, PT BTDC Nusa Dua, PLN Distribusi Bali, PT Jamsostek, PT Garuda Indonesia, dan The Inna Grand Bali Beach Hotel. Ketua Panitia BNI Customer Ghatering Tennis Tournament Kaspar Kardjasa mengatakan, sedikitnya 24 orang pemain inti dan 16 orang cadangan. Mereka akan memperebutkan juara dalam pertandingan yang digelar selama satu hari penuh ini. Pertandingan ini menggunakan sistem gugur. Pada tahap penyisihan, tim Garuda Indonesia melawan BTDC Nusa Dua. Sedangkan petenis andalan dari Jamsostek harus berjuang keras melawan pemain dari PT Telkom. Demikian pula wakil

dari Angkasa Pura berhadapan dengan tim PLN Bali. Sementara sang penyelenggara berhadapan dengan petenispetenis unggulan dari Grand Bali Beach, Sanur. ‘’Kegiatan ini baru pertama kali kita gelar, dan bila sukses tidak menutup kemungkinan akan berlanjut pada tahuntahun berikutnya. Bukan hanya tenis, tetapi juga bisa cabang olahraga lainnya. Kali ini cabang tenis yang pertama kami gelar, sesuai dengan minat para mitra kerja kami,’’ jelas Kaspar Kardjasa. Sementara itu, Pemimpin BNI Kanwil 08 Bali-Nusra di Denpasar Tonny S.Gantana menyambut baik kegiatan olahraga ini. Pihaknya berharap melalui event olahraga ini para mitra kerja BNI bisa lebih akrab dengan jajaran BNI. Bukan hanya itu, melalui ghatering ini antarmitra kerja BNI juga bisa menjalin hubungan yang lebih baik. Dalam pertandingan itu, keluar sebagai juara I PT Angkasa Pura, disusul juara II PT Telkom, dan juara III diraih PT BTDC. Sedangkan penyelenggara, BNI, harus rela mengakui kehebatan tim tenis HGBB Sanur di babak penyisihan. Peserta yang meraih juara mendapatkan piala dan hadiah uang sebanyak Rp 4 juta (juara I), Rp 2,5 juta (juara II), dan Rp 2 juta bagi juara III. Seluruh peserta yang lainnya mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp 500.000. (kmb12)

Undian ’’Gong Bali Dwipa’’ BPD Bali

Denpasar (Bali Post) Hawa persaingan menyelimuti pelaksanaan babak Grandfinal Bintang Radio Televisi atau BRTV 2009 yang digelar atas kerja sama RRI Stasiun Denpasar bersama TVRI Bali, di Denpasar Junction, Sabtu (10/ 10) malam lalu. Babak yang paling menentukan nasib 22 finalis pria dan wanita itu, memperlombakan tiga jenis lagu, meliputi jenis hiburan, keroncong dan seriosa. Sebanyak lima pria dan lima wanita mengikuti pertandingan untuk jenis lagu hiburan. Dan, untuk jenis lagu keroncong dan seriosa diikuti oleh masing-masing tiga pria dan tiga wanita. Tampil sebagai pemenang, di jenis lagu keroncong pria, juara pertama Nyoman Sancita Karma Resen, juara kedua I Gede

Susila Arsana Putra dan juara ketiga I Gusti Agung Aditya Surya Wibawa. Di jenis keroncong wanita, juara pertama Monica Nike Adiba, juara kedua Made Widya Astiti dan juara ketiga Ni Made R Mareta Dewi. Di jenis seriosa pria, keluar sebagai juara Agustus Kenny Adiba di peringkat pertama, disusul I Ketut Alit Jatendra di tempat kedua, kemudian juara ketiga Cokorda Gde Suprayogi. Dan, di jenis seriosa wanita, tampil sebagai juara pertama Ida Ayu Wulan Kencana Dewi, juara kedua Monica Nike Adiba dan juara ketiga Ni Ketut Ayu Yulianti. Sementara di jenis lagu hiburan pria, juara pertama Made Agastya Putra Ardana, juara kedua Nyoman Sancita Karma Resen, juara ketiga Dewa Putu

Bali Post/ist

BRTV 2009 - Para pemenang babak grandfinal Bintang Radio Televisi atau BRTV 2009 yang digelar atas kerja sama RRI Stasiun Denpasar bersama TVRI Bali, di Denpasar Junction, Sabtu (10/10) malam.

ini selain hadiahnya cukup besar juga dimaksudkan agar bisa lebih menggugah masyarakat agar gemar menabung. ‘’Karena itu tema penarikan undian sengaja dikemas dalam ‘Gong Bali Dwipa’ yang mana maksudnya agar bisa lebih menggemakan lagi kebiasaan menabung,’’ ujar IBP Gede. Menyinggung kinerja BPD Bali, dikatakannya, dalam kurun empat tahun belakangan terjadi peningkatan yang cukup tinggi yakni naik sekitar 100 persen. ‘’Dari 2004 hingga 2008 kenaikannya seratus persen atau rata-rata tumbuh setahunnya 25 persen,’’ jelasnya. Total aset BPD tahun 2004 hanya Rp 3,5 triliun dan hingga triwulan III atau September 2009 sudah mencapai Rp 6,9 triliun Penyaluran kredit hingga September ini mencapai Rp 5,5 triliun dan dana yang dihimpun dari masyarakat seluruhnya Rp 5,7 triliun. Melihat pencapaian tersebut, BPD Bali sudah hampir menyalurkan seluruh dana yang dihimpun dari masyarakat yakni sekitar 95 persen. Selain penyaluran kredit yang begitu besar, menurut IBP Gede, ke depannya pihaknya akan menyisihkan lebih besar lagi keuntungan yang didapat untuk kegiatan sosial (Corporate Social Responsibility — CRS). (031)

Bali Post/ist

UNDIAN - Penarikan undian berhadiah ‘’Gong Bali Dwipa’’ Bank Pembangunan Daerah (BPD) Bali, Sabtu (10/10) malam.

Jelang Galungan-Kuningan

Hardy’s Bagikan Paket Sembako kepada Karyawan PT Hardy’s Retailindo (Grup Hardy’s) — perusahaan ritel yang didirikan dan dipimpin oleh Ir. Gede Agus Hardiawan yang lebih akrab dipanggil Gede Hardy — jelang momen hari raya Galungan-Kuningan berupaya untuk menyediakan kebutuhan masyarakat, terutama kebutuhan untuk menyambut hari raya dengan tawaran berbagai program yang diberikan dan diberlakukan untuk semua cabang Hardy’s. Program tersebut di antaranya penyediaan berbagai macam perlengkapan dan peralatan upacara, buah-buahan segar, aneka parcel dengan kemasan yang menarik serta harga yang dapat disesuaikan dengan pesanan. Bagi masyarakat yang ingin tampil beda dan namun enggak perlu mahal di area Dept. Store Hardy’s terdapat pula program diskon dan voucher belanja Rp 20.000 untuk pembelian Rp 100.000 yang berlaku untuk busana, sepatu, sandal dan tas. Masyarakat yang akan merayakan hari raya Galungan dan Kuningan pada umumnya memerlukan aneka kebutuhan hari raya seperti perlengkapan dan peralatan upacara, buahbuahan, aneka jajanan Bali yang biasanya digunakan untuk upacara. Tidak hanya itu, masyarakat pun memerlukan busana-busana yang baru dan trendy agar dapat tampil beda pada saat merayakan hari raya. Momen hari raya ini sekaligus digunakan untuk membuk-

Bali Post/ist

PAKET - Hardy’s memberikan paket hari raya Galungan dan Kuningan kepada karyawan yang beragama Hindu. tikan komitmen manajemen yang menjadikan Hardy’s sebagai tempat utama untuk mendapatkan segala kebutuhan sehari-hari, baik sandang ataupun pangan dengan harga yang murah. Melalui cabangnya Hardy’s Negara yang terletak di Jalan Ngurah Rai No.95 Negara, merupakan cabang pertama dari 16 cabang Hardy’s yang tersebar di Bali dan Jawa Timur dan 12 tahun sudah hadir untuk meramaikan kota Negara dengan konsep dua divisi yaitu Supermarket dan Dept. Store. Pihak manajemen juga membagikan paket hari raya Galungan-Kuningan kepada para karyawannya yang beragama Hindu Pada kesempatan itu, Made Darmadi selaku Head HRD & Promotion mengucapkan terima kasih kepada semua lapisan masyarakat yang selama ini

telah mempercayakan Hardy’s sebagai ‘’Pusat Belanja Murah dan Rekreasi Keluarga’’ sekaligus memohon dukungan untuk perkembangan Hardy’s ke depan yang akan terus mengembangkan sayap baik di Bali maupun di Jawa. Made Darmadi juga menyampaikan bahwa selain menyediakan kemudahan kepada para pelanggan untuk berbelanja dengan banyaknya pilihan kebutuhan persiapan Galungan dan Kuningan, Hardy’s juga memberikan paket busana untuk hari raya senilai Rp 118.700.000 kepada 1.187 karyawan yang beragama Hindu Paket hari raya tidak hanya diberikan pada hari raya Galungan-Kuningan ini saja, tetapi sudah menjadi tradisi yang diterapkan secara konsisten sejak Hardy’s beroperasi, sebagai wujud kepedulian perusahaan kepada karyawan. (r)

CSBI Rayakan Galungan dan Rangkaian HUT Ke-33 Kuningan dengan Dharma Wacana PDAM Badung Hijaukan Petang Denpasar (Bali Post) Perayaan Galungan dan Kuningan yang sudah makin dekat dimaknai PT Cahaya Surya Bali Indah (CSBI) dengan berbagai kegiatan berbau kerohanian. Dealer resmi sepeda motor Suzuki di Bali-NTB ini menggelar dharma wacana di Banjar Keridan, Desa Senganan yang terletak di Penebel, Tabanan, Minggu (11/10) kemarin. Dikatakan Supervisor Promosi CSBI Nyoman Dueden, acara yang dilangsungkan dengan mengundang masyarakat sekitar banjar tersebut merupakan salah satu acara rohani untuk merayakan Galungan dan Kuningan. Dia menyebutkan acara rohani semacam ini

sudah sering dilakukan Suzuki. Namun, untuk penyelenggaraannya kali ini dirangkaikan dengan perayaan Galungan yang akan jatuh pada Rabu (14/10) depan. ‘’Ini merupakan bagian dari kegiatan sosial Suzuki, terutama dalam bidang kerohanian,’’ sebutnya. Dia mengutarakan dharma wacana ini merupakan salah satu upaya Suzuki dalam mewujudkan tanggung jawab sosialnya pada masyarakat. Diharapkan melalui dharma wacana, masyarakat bisa mendapatkan siraman rohani dan pencerahan serta lebih mantap lagi imannya, terutama dalam merayakan Galungan yang merupakan sebuah

Berhadiah Rp 1 Miliar Denpasar (Bali Post) Penarikan undian berhadiah ‘’Gong Bali Dwipa’’ yang diselenggarakan Bank Pembangunan Daerah (BPD) Bali, Sabtu (10/10) malam, berlangsung meriah dengan hadiah total sekitar Rp 1 miliar. Selain mengundi 4 mobil, 28 sepeda motor, puluhan TV serta hadiah lainnya untuk nasabah BPD, pada acara tersebut juga diserahkan bantuan untuk tiga buah pura di Denpasar serta diisi hiburan dengan menghadirkan sejumlah artis top lokal. Pada acara tersebut juga hadir Sekretaris Kota Denpasar Drs. A.A. Ngurah Rai Iswara, M.Si. mewakili Wali Kota Denpasar, juga hadir Rektor Unwar dan segenap Direksi dan Komisaris BPD Bali. Direktur Utama BPD Bali Drs. Ida Bagus Putu Gede mengatakan, pemberian hadiah adalah sebagai bentuk penghargaan terhadap para nasabah yang sudah memberi kepercayaan yang besar kepada BPD Bali sebagai satu-satunya bank umum lokal di Bali saat ini. Kegiatan ini juga dimaksudkan untuk memotivasi masyarakat untuk menabung di BPD Bali sekaligus berperan dalam membangun daerahnya. ‘’Dengan menabung di BPD Bali berarti masyarakat telah ikut membangun Bali,’’ ujar IBP Gede. Pada penarikan undian kali

Metayana, serta di jenis hiburan wanita tampil sebagai juara pertama Nina Yunken Pasadaha, juara kedua Dian Purnama dan juara ketiga Made Ayu Mirah Apsari Sukertha. Ketua dewan juri di jenis lagu keroncong Raka Danu kepada wartawan di sela-sela pelaksanaan Grandfinasl BRTV 2009 mengatakan, pelaksanaan BRTV sangat baik dan tepat dalam mencari bibit-bibit unggul di bidang tarik suara, utamanya di jenis lagu yang di pertandingkan. Tidak hanya memuji, dirinya pun sempat melontarkan kritikan terhadap eksistensi BRTV yang dalam pelaksanaannya sering terkesan hangathangat tahi ayam. ‘’Saya berharap panitia mampu menjaga eksistensi dari BRTV, yang selama ini terkesan hangat-hangat tahi ayam. Karena selama ini tidak dimungkiri BRTV memiliki andil besar dalam memajukan dunia tarik suara di Bali,’’ ungkap Raka Danu. Pada kesempatan yang sama, Ketua Panitia BRTV 2009 Nyoman Ariadi Putera menjelaskan, bagi pemenang jenis hiburan baik putra maupun putri akan langsung mengikuti babak grandfinal yang akan berlangsung di Makassar, Sulawesi Selatan. Sedangkan untuk jenis lagu serionsa, pemenangnya dikirim melalui rekaman suara ke Jakarta dan kalau lolos ke grandfinal baru berangkat ke Makassar. Sementara untuk jenis keroncong sifatnya hanya lokal. (r)

Senin Pon, 12 Oktober 2009

Bali Post/ist

SARANA UPAKARA - Supervisor Promosi CSBI Nyoman Dueden (kanan) menyerahkan sarana upakara dalam rangkaian pelaksanaan dharma wacana perayaan Galungan dan Kuningan. Inset: Suasana jalan santai HUT ke-27 SMA 4 Denpasar.

peringatan kemenangan dharma melawan adharma. Untuk pelaksanaan di Banjar Kerindan ini, lanjut Dueden, dharma wacana diberikan IB Sudarsana. ‘’Suzuki tidak hanya melakukan dharma wacana di berbagai kabupaten yang merupakan acara rutin, tetapi juga memberikan bantuan sosial lainnya setiap kali ada yang memerlukan,’’ ungkap Dueden. Dalam kesempatan tersebut diserahkan sarana upakara, di antaranya tedung dan dupa, yang nantinya bisa dipergunakan masyarakat banjar tersebut untuk pelaksanaan upakara. Selain dharma wacana, diadakan pula test ride dan pasar murah bagi masyarakat setempat. Di samping melaksanakan dharma wacana di Banjar Keridan, Suzuki juga kembali memperlihatkan kepeduliannya pada pendidikan. Jika sebelumnya memberikan bantuan engine assy kepada Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), kali ini giliran SMA negeri yang diberikan dukungan. Suzuki mendukung pelaksanaan jalan santai HUT ke-27 SMA 4 Denpasar, terutama untuk piala maupun hadiah dalam jalan santai tersebut. Dalam pelaksanaan jalan santai juga digelar pameran sepeda motor Suzuki dan test ride berhadiah. (kmb18)

Denpasar (Bali Post) Dalam rangka menyambut HUT ke-33, jajaran PDAM Badung, Sabtu (10/10) lalu menggelar penanaman pohon di sekitar Pasimpangan Pura Pucak Sangkur, Banjar Sekar Mukti, Desa Pangsan, Petang. Kegiatan bertujuan menjaga kelestarian alam dan menjaga ketersediaan air. Turut hadir dalam acara tersebut, Camat Petang I Nyoman Suardana, Kepala Desa Pangsan Made Suarjana, Klian Banjar Sekar Mukti dan masyarakat setempat. Dirut PDAM Badung I Nyoman Sukanada, S.T. mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu wujud komitmen PDAM Badung bekerja sama dengan Pemkab Badung untuk senantiasa melestarikan alam di wilayah Badung Utara. Menurutnya, wilayah Petang merupakan dataran paling tinggi di di Badung yang memiliki fungsi sebagai daerah resapan. Sebagai daerah hulu, maka kelestarian alam sepatutnya senantiasa dijaga dengan baik oleh seluruh komponen baik pemerintah, masyarakat maupun PDAM Badung sendiri. Pasalnya, saat ini masalah kerusakan dan alih fungsi lahan telah menjadi masalah yang sangat memprihatinkan. Kerusakan vegetasi di kawasan hutan, erosi dan longsor pada lahan yang tidak dilindungi dengan baik, kemudian diperparah lagi

Bali Post/ist

TANAM POHON - Dirut PDAM Badung Nyoman Sukanada saat melakukan penanaman pohon. dengan pemanasan global, telah menyebabkan berbagai macam bencana. Oleh karena itu, kegiatan penghijauan dinilai strategis, baik dari segi kebutuhan PDAM Badung maupun untuk masyarakat secara umum. PDAM Badung, kata Sukanada, sangat membuka pintu bagi masyarakat untuk ikut serta melestarikan alam. Tidak hanya memiliki fungsi pelestarian alam, kegiatan penghijauan PDAM Badung kali ini juga memiliki fungsi ekonomis. Ada dua jenis bibit pohon dengan jumlah total 200 bibit yang ditanam, yaitu pohon durian dan manggis. Dua jenis pohon ini dipilih berdasarkan hasil koordinasi dengan Dinas Pertanian

dan Perkebunan Badung. Diharapkan, animo masyarakat dalam memelihara tanaman ini tidak akan surut, sebab kedua jenis pohon tersebut bisa dimanfaatkan buahnya. ‘’Saya harap, program ini tidak cuma seremonial saja, melainkan bisa terus berkelanjutan,’’ kata Sukanada. Puncak perayaan HUT ke-33 PDAM Badung jatuh pada 21 Oktober mendatang. Menurut Ketua Panitia I Made Subargayasa, selain penanaman pohon, juga digelar kegiatan sosial lainnya seperti pemberian suvenir kepada 330 petugas kebersihan di Badung dan kegiatan lainnya. Pada acara puncak juga akan diadakan apel di kantor setempat. (ded)

FPMHD Unud Gelar Prosesi SMAN 4 Denpasar Gelar Aneka Lomba ’’Mahasisya Upanayana’’ Peringati HUT Ke-27

Denpasar (Bali Post) SMAN 4 Denpasar menggelar aneka lomba pada perayaan ke-27 sekolah favorit tersebut yang jatuh pada 28 Oktober 2009 ini. Kegiatan jalan santai yang melibatkan siswa-siswi SMPN 7, SMP PGRI 1, SMA PGRI 2 menjadi mata acara sentral Minggu (11/10) kemarin. Selain jalan santai, SMAN 4 Denpasar juga melaksanakan acara bazar murah oleh siswa/ siswi kelas III, lomba akademis eksternal, live music, termasuk lomba olahraga internal, lomba anak-anak memasukkan benda ke dalam botol. Pada acara jalan santai yang diikuti Kepsek Drs. Wayan Rika, M.Pd. itu tampak keluarga guru, pegawai terlibat secara semarak. Peserta harus jalan sepanjang 5 kilometer menyusuri Jalan Rinjani, Pulau Roon - Nusa Kambangan - P. Biak, Imam Bonjol - Batukaru dan kembali ke tempat finis di SMAN 4 Denpasar. Usai jalan santai, Kepsek SMAN 4 Denpasar Wayan Rika menyatakan rangkaian peringatan HUT ke-27 SMAN 4 ini sudah berlangsung sejak beberapa minggu lalu. Namun pelaksanaannya tetap dalam koridor sederhana. Suasana pada puncak perayaan Minggu kemarin diakui cukup meriah, kental dengan nuasa kreatif dan inovatif. Dia mencontohkan tema HUT-nya kali ini adalah ‘’Cre-

ate competent leaders with good moral fiber’’. Visinya bagaimana menciptakan pemimpin yang berkompeten sekaligus memiliki moral yang bagus. Dikatakan, kecakapan/kecerdasan itu memang sangat penting artinya buat generasi muda sebagai bekal masa depannya. Perkembangan zaman dewasa ini menuntut lebih dari sekadar bekal intelektual, karena itu pihaknya dengan segenap jajarannya — 68 guru — berupaya maksimal membekali 780 siswa/siswi untuk mengembangkan kecakapan yang lebih komprehensif, dengan menyentuh sosial quatation dan spiritual quatation. Bisa disimak anak-anak kelas III suntuk dengan kegiatan bazar. Aktivitas bazar itu

membuat anak-anak bisa mengkalkulasi dana dengan baik, sebab di sana mereka harus jeli bagaimana mengelola input dan output barang sehingga ada selisih keuntungan. Sisi kreatif dan inovatif tampak juga pada acara live music, lomba-lomba olahraga yakni futsal, bola basket dan bola voli. Tidak itu saja, SMAN 4 Denpasar juga menggelar lomba ekstern mata pelajaran matematika, kimia, fisika, biologi dan ekonomi. ‘’Upaya-upaya lomba aktivitas internal dan eksternal yang dilakukan itu, semua untuk meningkatkan derajat perkembangan aspek intelektual, sosial dan spiritual quatation dengan berbasiskan nuasa kreatif dan inovatif,’’ ujar Wayan Rika. (kmb11)

Bali Post/kmb11

START - Kepala SMAN 4 Denpasar Drs. Wayan Rika, M.Pd. mengibaskan bendera start, pertanda melepas acara jalan santai HUT ke-27 SMAN 4 Denpasar di depan lobi sekolah tersebut. Inset: Tampak anak-anak memasukkan benda ke dalam botol.

Denpasar (Bali Post) Forum Persaudaraan Mahasiswa Hindu Dharma (FPMHD) Universitas Udayana (Unud) menggelar prosesi Mahasisya Upanayana di Kampus Unud Bukit Jimbaran, Minggu (11/10) kemarin. Sekitar 2.000 mahasiswa baru Unud ditambah sejumlah mahasiswa lama yang beragama Hindu mengikuti kegiatan yang berlangsung rutin tiap tahun tersebut. Kegiatan diawali dengan prosesi pawintenan di Padmasana kampus setempat, di-puput Ida Pedanda Made Telabah. Selanjutnya, mahasiswa menuju Gedung Widya Sabha untuk mengikuti serangkaian acara, seperti dharma wacana. Mahasisya Upanayana ini dihadiri unsur pimpinan dan sejumlah dosen Unud. Tampil sebagai pendharma wacana I Gede Ketut Anom Karmana, S.E. Acara itu dimeriahkan tari Buratwangi. Koordinator FPMHD Unud I Wayan Yustisia Semarariana mengatakan, Mahasisya Upanayana ini merupakan proses mendekatkan diri kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa/Tuhan Yang Maha Esa dalam prabawanya sebagai pemberi waranugraha ilmu pengetahuan. Atau prosesi penyatuan diri dalam rangka mempersiapkan diri menerima ilmu pengetahuan, sehingga ada kesiapan secara spiritual untuk mengikuti pendidikan di bangku kuliah di Unud.

Bali Post/eka

UNUD - Rangkaian kegiatan ‘’Mahasisya Upanayana 2009’’ yang diselenggarakan FPMHD Unud di kampus Unud, Bukit Jimbaran, Minggu (11/10) kemarin. Wayan Yustisia yang mahasiswa Fakultas Kedokteran Hewan semester V ini mengatakan, pawintenan tersebut diawali dengan pemakaian karawista sebagai simbol persiapan menyucikan pikiran, dilanjutkan dengan panca sembah. ‘’Dengan sucinya pikiran diharapkan para mahasiswa bisa menyerap widya amertha atau ilmu pengetahuan, untuk selanjutnya kelak bisa diamalkan untuk kepentingan masyarakat. Melalui prosesi ini mahasiswa mohon kepada Ida Sang Hyang Widhi agar selalu dituntun dalam menempuh pendidikan, sehingga pada saatnya nanti lulus menjadi sarjana yang sujana,’’ ujarnya. Dalam acara itu juga disosialisasikan tentang organisasi FPMD, untuk membangkitkan

kesadaran mahasiswa tentang pentingnya berorganisasi. Melalui organisasai FMHD, kepedulian para mahasiswa terhadap persoalan Hindu diharapkan makin tumbuh, dan selanjutnya mampu berkontribusi untuk kemajuan Hindu. Mahasiswa Hindu mesti bangga menjadi umat Hindu. Ketua Panitia Mahasisya Upanayana Putu Hendra Sastrawan dalam sambutannya mengajak mahasiwa yang tergabung dalam FPMHD Unud untuk terus mengajegkan FPMHD. Melalui organisasi semacam ini para mahasiswa diharapkan mampu berkiprah untuk membawa almamater menuju yang lebih baik. Pun, melalui FMHD Unud diharapkan mahasiswa Hindu mampu berkontribusi untuk kemajuan Hindu. (08)


Senin Pon, 12 Oktober 2009

OLAH RAGA

Ronaldo dan Fabregas Absen

Argentina Buka Harapan

Lisbon Cristiano Ronaldo kemungkinan tidak bisa memperkuat Portugal melawan Malta pada pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2010, Rabu nanti, karena cedera pada pergelangan kakinya. “Mungkin Ronaldo absen. Kondisinya memerlukan perawatan lebih lanjut, namun saya sudah bicara dengan tim medis dan kemungkinan tidak terlalu parah,” kata pelatih Portugal Carlos Queiroz, Minggu (11/10) kemarin. Ronaldo diganti pada menit ke-27 saat Portugal mengalahkan Hongaria 3-0. Ia mengalami cedera ketika memperkuat Real Madrid melawan Marseille di Liga Champions akhir September lalu, dan absen pada pertarungan kontra Sevilla pada 3 Oktober. CR9 pulih menjelang pertandingan melawan Hongaria, namun belum bisa tampil sepanjang laga. Di bagian lain, Cesc Fabregas harus meninggalkan tim Spanyol di Armenia dan terbang ke Barcelona karena masalah keluarga yang serius. Ia dipastikan tidak bisa memperkuat Spanyol meladeni Bosnia dalam pertandingan kualifikasi Grup 5. KaptenArsenal yang mencetak gol guna mengantar Spanyol meraih kemenangan 2-1 atas Armenia, bertolak ke ibu kota Catalan bersama duet Barcelona, Xavi Hernandez dan Carles Puyol, yang juga akan absen pada partai di Zenica nanti. Pemain tengah Xavi memiliki masalah dengan lutut kanannya dan akan dirawat oleh staf medis Barca. Sementara bek Puyol diganjar kartu merah saat melawan Armenia sehingga tidak boleh bermain menghadapi Bosnia. Cedera juga mendera pemain belakang Carlos Marchena pada bagian paha, sedangkan striker Fernando Torres dan gelandang Andres Iniesta mengakhiri pertandingan dengan mengalami cedera otot ringan. Spanyol sudah mengamankan tempatnya di Afrika Selatan tahun depan sebagai juara grup. Kemenangan atas Armenia merupakan yang kemenangan kesembilan bagi juara Eropa ini dari sembilan pertandingan di grupnya. (ant/rtr)

Buenos Aires Martin Palermo mencetak gol menjelang pertandingan usai untuk memberi Argentina kemenangan 2-1 atas Peru dalam babak kualifikasi Piala Dunia Zona Amerika Selatan di Buenos Aires, Minggu (11/10) pagi kemarin. Hasil itu membuka harapan Tim Tango lolos ke putaran final Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan. Tim asuhan Diego Maradona tersebut kini naik ke urutan keempat klasemen sementara dan akan melakukan pertandingan terakhirnya melawan Uruguay. Empat tim teratas lolos langsung ke Afsel, sedangkan peringkat lima diadu lagi dengan peringkat empat Zona Concacaf. Uruguay berada di posisi kelima setelah mengalahkan Ekuador. Gonzalo Higuain membuka skor bagi Argentina saat babak kedua berjalan dua menit, memanfaatkan umpan Pablo Aimar. Keunggulan satu gol tersebut bertahan hingga menit-menit terakhir, ketika Peru dapat menyamakan kedudukan melalui Hernan Rengifo. Dalam situasi dramatis di in-

jury time, Palermo membuat gol pamungkas dengan melakukan tembakan rendah dari sayap kanan. Sebelumnya, Peru sempat mengancam gawang Argentina di babak kedua, di antaranya ketika tendangan voli Juan Manuel Vargas dari jarak 25 meter dapat ditepis kiper Sergio Romero. Romero juga memblok sebuah tendangan keras dan bola memantul ke Luis Ramirez, untungnya bek kiri Argentina, Emiliano Insua, dapat menahan bola tendangan Ramirez dengan badannya. Para pemain Peru menilai seharusnya timnya mendapat penalti, namun diabaikan wasit. Sementara Cili lolos ke putaran final Piala Dunia 2010

Gilardino Loloskan Italia

Bali Post/ap Bali Post/ap

Cristiano Ronaldo

SAMBUT - Gonzalo Giguain (tengah) disambut Lionel Messi dan Martin Palermo sete-

Persiba Memimpin Jakarta (Bali Post) Persiba Balikpapan langsung memimpin klasemen Liga Super Indonesia setelah di laga perdana menumbangkan Persib Bandung dengan skor 2-0 di Stadion Persiba, Minggu (11/ 10) kemarin. Posisi berikutnya ditempati Persela Lamongan dan Arema Malang yang yang masing-masing mengalahkan Pelita Jaya dan Persija Jakarta. Gol Persiba pertama dicetak Johan Joga Utama pada menit ke-26. Pemain asing asal Argentina, Robertino, memberi gol kedua buat tuan rumah setelah membobol gawang Persib yang dijaga Cecep Supriatna pada menit ke-58. Ketinggalan dua gol atas tuan rumah Persiba, membuat para pemain Persib kewalahan. Banyak terjadi permainan keras, sehingga wasit Armando satu kartu merah untuk Hariono yang merupakan akumulasi dua kartu kuning. Kemenangan juga diraih tuan rumah Persela Lamongan yang mengalahkan Pelita Jaya 2-1 di Stadion Surajaya. Martin Zada membawa Persela memimpin saat laga baru berjalan sembilan menit, meneruskan umpan Jimmy Suparno. Pada menit ke-34, Zada kembali membobol gawang Dian Agus Prasetyo setelah terjadi kemelut di depan gawang. Pelita Jaya memperkecil ketinggalan satu menit kemudian melalui aksi individu Firman Utina. Menjelang akhir babak pertama, Firman Utina harus ditarik keluar lapangan akibat menderita cedera engkel. Belum diketahui seberapa parah cedera pemain tim nasional itu. “Permainan kedua tim seimbang, tapi pemain belakang kami sedikit ceroboh sehingga terjadi dua gol itu. Tidak bermainnya Firman Utina sangat berpengaruh terhadap kekuatan kami,” kata pelatih Pelita Jaya, Fandi Ahmad. Absennya pemain gelandang I Gede Sukadana berpengaruh terhadap kekuatan lini tengah Persela. Martin Zada sering bekerja sendiri, sedangkan Zaenal Arifin tidak bermain dalam performa terbaiknya. “Sukadana masih akan cedera dan kemungkinan baru bisa tampil pada laga keempat. Saya bersyukur anak-anak bisa memenangkan pertandingan ini,” ungkap pelatih Persela, Widodo Cahyono Putro. Arema yang bermain di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, juga merebut kemenangan. Gol semata wayang yang mampu membobol gawang Persija dilesakkan Muhammad Fahruddin pada menit ke-53. (ant)

Data Pertandingan Liga Super Indonesia Hasil Minggu (11/10) Arema vs Persiba vs PSM vs Persela vs Klasemen Sementara 1. Persiba 1 2. Persela 1 3. Arema 1 4. Sriwijaya FC 1 5. PSM 1 6. Persija 1 7. Pelita Jaya 1 8. Persib 1 9. PSPS 0 10. Bontang FC 0 11. Persipura 0 12. Persiwa 0 13. Persisam 0 14. Persitara 0 15. Persijap 0 16. Persebaya 0 17. Persema 0 18. Persik 0 Jadwal Rabu (14/10) Persiwa vs Persijap vs Persela vs Persebaya vs Persik vs Arema vs Persiba vs PSM vs

1 1 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

Persija Persib Sriwijaya FC Pelita Jaya

1-0 2-0 1-1 2-1

0 0 0 1 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

2-0 2-1 1-0 1-1 1-1 0-1 1-2 0-2 0-0 0-0 0-0 0-0 0-0 0-0 0-0 0-0 0-0 0-0

0 0 0 0 0 1 1 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

Persipura Pelita Jaya Persitara Bontang FC Persisam PSPS Sriwijaya FC Persib

3 3 3 1 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

9

Dublin Italia memastikan tempat pada putaran final Piala Dunia 2010 di Dublin, Minggu (11/ 10) kemarin. Striker Alberto Gilardino mencetak gol di akhir pertandingan untuk menyamakan kedudukan menjadi 22 dalam pertandingan melawan tuan rumah Irlandia. Irlandia yang memastikan diri sebagai runner-up Grup 8 dan akan mendapat kesempatan lolos melalui play-off, nyaris memen a n g i pertandin-

lah membuat gol pertama Argentina ke gawang Peru, Minggu (11/10) kemarin.

gan setelah Sean St. Ledger mencetak gol saat pertarungan tinggal tiga menit lagi. Namun, dalam waktu yang kritis itu Italia dapat membalas melalui gol Gilardino. Gilardino membungkam suporter tuan rumah ketika berhasil mamanfaatkan umpan Vincenzo Iaquinta. Padahal striker Fiorentina itu baru masuk ke lapangan pada menit ke-76 menggantikan Antonio de Natale. “Saya rasa tidak fair jika kami kalah, karena kami menunjukkan permainan bagus. Hari ini kami mencairkan cek pertama kami ke Piala Dunia. Kami mencatat prestasi penting untuk membangun mental tim

setelah taktik berani dari pelatih Marcelo Bielsa membuat mereka menang 4-2 atas tuan rumah Kolombia. Saat Cili tertinggal 0-1, Bielsa menarik keluar playmaker Matias Fernandez dan menggantinya dengan Jorge Valdivia pada menit ke-32. Empat menit kemudian timnya sudah berbalik unggul 2-1. Cili yang terakhir lolos Piala Dunia pada 1998, sekarang berada di urutan tiga dengan mengantungi 30 poin dari 17 pertandingan. Tinggal menyisakan satu partai lagi, mereka aman di peringkat empat besar. Bagi Kolombia, kekalahan itu menghapus peluangnya ke Afsel, dan kini mereka menempati urutan delapan dengan 20 poin. sekuat tim yang pernah menjuarai Piala Dunia,” kata pelatih Italia Marcello Lippi. Irlandia memimpin saat babak pertama berjalan delapan menit melalui Glenn Whelan yang tendangannya dalam luar kotak penalti bersarang di sudut gawang Italia yang dikawal Gianluigi Buffon. Tim Azzurri dapat menyamakan kedudukan pada menit ke-26 melalui pemain sayap Mauro Camoranesi, golnya yang ke-50 bagi tim nasional. Skor 1-1 bertahan hingga akhirnya Irlandia memimpin lagi melalui St. Ledger yang mencetak gol internasional pertamanya. Akan tetapi Balasan dari Gilardino membuat Italia

“Matias adalah pemain yang bertugas membangun serangan dan Jorge Valdivia adalah tipe pemain yang terlibat langsung dalam serangan. Kami perlu pemain tengah yang agak sedikit di tengah dan lebih banyak di depan,” kata Bielsa. Kolombia membuka skor pada menit ke-13 lewat gol bunuh diri pemain Cili, Arturo Vidal. Tiga menit kemudian, Waldo Ponce mencetak gol balasan melalui sundulannya. Satu menit berikutnya Humberto Suazo membuat Cili berbalik memimpin. Kolombia dapat mengejar melalui pemain pengganti Giovanni Moreno. Setelah itu Cili tidak terbendung. Valdivia dapat memanfaatkan kepercayaan yang diberikan Bielsa ketika tendangannya pada menit ke-72 gagal diantisipasi kiper David Ospina. Tujuh menit kemudian Valdivia juga berperan atas terciptanya gol yang dicetak Fabian Orellana. (ant/rtr) tetap memimpin empat poin penuh atas Irlandia dalam klasemen Grup 8. Meskipun demikian Irlandia diuntungkan oleh kekalahan peringkat tiga Bulgaria dari Siprus 1-4, sehingga tidak tergoyangkan sebagai runner-up grup. Dalam babak play-off nanti Irlandia kemungkinan berhadapan dengan Prancis atau Rusia. (ant/rtr)

Ukraina Akhiri Rekor Inggris Dnipropetrovsk Rekor kemenangan seratus persen tim nasional Inggris di kualifikasi Piala Dunia 2010 terhenti di kaki Ukraina. The Three Lions yang sudah memastikan lolos ke putaran final menyerah 0-1 di Stadion Dnipro, Minggu (11/ 10) kemarin. Duel langsung diwarnai kontroversi ketika penggemar Ukraina melemparkan obor ke kotak penalti kiper Inggris, Robert Green, sesaat setelah kick-off. Meskipun pertandingan hanya dihentikan beberapa menit, kejadian itu tampaknya memengaruhi penampilan skuad tim tamu asuhan pelatih Fabio Capello. Saat laga berjalan 13 menit, bek Rio Ferdinand melakukan blunder sehingga Artem Milevskiy berhasil menguasai bola. Green yang berusaha mencegah terjadinya gol tidak memiliki pilihan lain kecuali melanggar Mileksky. Wasit Damir Skomina

langsung mengganjarnya dengan kartu merah dan menghadiahkan penalti untuk Ukraina. Namun, Andriy Shevchenko yang ditunjuk sebagai eksekutor gagal menjalankan tugasnya karena tendangannya melenceng. Tuan rumah memastikan kemenangan melalui gol Serhiy Nazarenko pada menit ke29. Nazarenko memanfaatkan bola liar dari pinggir kotak penalti dan tembakannya dibelokkan oleh bek kiri Ashley Cole. Kemenangan ini adalah yang pertama bagi Ukraina atas Inggris. Anak asuh pelatih Alexiy Mikhailychenko sekaligus naik ke urutan kedua klasemen Grup 6 di atas Kroasia. Bila berhasil mengalahkan Andorra, Kamis nanti, Ukraina bakal lolos ke babak play-off. “Saya sangat puas mendapatkan hasil ini. Kami masih menghadapi satu pertandin-

gan yang harus dimenangkan, tetapi kami telah memberikan peluang terbaik bagi diri sendiri,” papar Mikhailychenko. Capello tidak mau menyalahkan Ferdinand sebagai penyebab kekalahan pertama yang dideritanya sejak menangani The Three Lions. Ia menilai wasit melakukan kesalahan karena memberikan penalti pada Ukraina. Saking kesalnya, Capello bahkan sempat berkonfrontasi dengan Skomina di akhir laga. “Ia membuat satu kesalahan. Biasanya saya tidak membicarakan wasit, tetapi kali ini mengubah pikiran. Itu kesalahan besar. Rio berlari, kiper menjatuhkan diri. Saya perlu seseorang untuk menjelaskan bagaimana ia bisa salah,” beber Capello. “Saya bangga dengan tim saya. Kami bermain sangat baik di babak kedua dan menciptakan banyak peluang hingga menit terakhir,” tambahnya. (adn/afp)

PENYEIMBANG Alberto Gilardino bergembira setelah mencetak gol penyeimbang Italia melawan Irlandia. Bali Post/ap


OLAH RAGA

10 FIGUR Gede Juliana Putra

Perseden U-18 Tunggu Jadwal

Tak Beruntung STRIKER SMAN 1 Rendang (Rensma), Gede Juliana Putra, tidak seberuntung rekannya I Gusti Lanang Agung Sulantara yang menjadi top-scorer dengan 4 gol dan Adi Wiryawan yang membuat dua gol pada Liga Pelajar Bali Post (LPBP) V/2009 Kabupaten Karangasem di Lapangan Yowana Wijaya, Amlapura, yang berakhir Sabtu (10/10) lalu. Padahal Juliana memiliki perawakan jangkung (tinggi 175 cm), Bali Post/ram akselerasi cepat di depan gawang dan mempunyai pengalaman lebih dibandingkan kedua sobatnya. Sayangnya, tak satu pun gol lahir dari kepala dan kaki bomber Karangasem pada Porprov Bali IX/2009 di Badung ini. ‘’Saya tidak bisa membuat gol. Hanya memberi umpan,’’ ujar putra pasangan Ketut Gereh Artana dan Wayan Kariani ini. Kegagalan tersebut tidak membuat dirinya patah arang dan kecewa berkepanjangan. Dia berprinsip kegagalan merupakan sukses tertunda dan memiliki hikmah positif. Paling tidak membuatnya terlecut untuk berlatih lebih keras lagi. Pemain asal Rendang Kelod kelahiran 31 Juli 1991 ini juga menekuni bola voli. Namun, pengagum Steven Gerrard ini tetap lebih banyak meluangkan waktu untuk bermain sepak bola karena ingin menjadi pemain hebat suatu saat nanti. ‘’Jika mungkin bisa bergabung di klub profesional,’’ ungkap siswa kelas XII IPA-1 ini. (ram)

LINTAS

OLAHRAGA

Rama Kokoh di Puncak PEMBALAP muda usia Rama Danindro kembali menguasai Kejurnas Seri III Indonesia Of Motorsport (IOMS) 2009 yang berlangsung di Sirkuit Sentul, Bogor Jabar, Minggu (11/10) kemarin. Rama yang membela tim Honda Jakarta Center Petronas Racing Team (HJCPRT) meraih gelar juara di dua kelas berbeda, GT Radial Touring Car Championship dan OMR Honda Jazz Speed Challenge. Sukses itu menempatkan Rama dan HJCPRT semakin kokoh di puncak klasemen sementara, sekaligus berpeluang besar menjadi juara nasional tahun ini. Di kelas GT Car, Rama tampil brilian saat menjadi yang terbaik. Start dari posisi kedua, Rama mampu mendahului juara tahun lalu Alvin Bahar (Honda Racing) di lap pertama. Sejak itu, Rama terus memimpin lomba dan menyentuh finis terdepan dengan waktu 38 menit, 41.784 detik. Juara kedua ditempati Alvin Bahar, diikuti pembalap gaek Chandra Alim (HBC). Sukses Rama tidak diikuti rekan setimnya Sunny TS. Juara tiga kali Kejurnas Touring Car ini mengalami masalah dengan kendaraannya sehingga tidak mampu bersaing di posisi terdepan. Manajer HJCPRT, Tin Kok Hui, mengakui, sukses timnya kurang lengkap dengan tidak maksimalnya Sunny. Kendati demikian, ia bersyukur timnya tetap mampu mendominasi GT Car dan OMR Honda Jazz. (035)

Christopher Juara PETENIS DKI Jakarta, Christopher Rungkat, tampil juara pada turnamen Tenis BTPN Tegal Open Garuda Indonesia Tennis Series III di Tegal, Minggu (11/10) kemarin. Pada pertandingan di GOR Wisanggeni yang dihadiri lebih dari 200 penonton, Christo yang menempati unggulan pertama di final menundukkan unggulan kedua Sunu Wahyu Trijati (Jateng) 6-3, 6-4 dalam waktu 70 menit. Dengan kemenangan itu, Christo meraih hadiah terbesar dalam turnamen seri Sportama ini berupa hadiah uang Rp 12.110.000, sedangkan Sunu Wahyu sebagai runner-up mendapat Rp 7.210.000. Gelar juara ini merupakan yang kedua bagi Christo setelah pada seri kedua sebelumnya juga tampil juara setelah di final menundukkan Prima Simpatiaji 6-1, 5-7, 6-3 pada Juli lalu. Sementara bagi Sunu yang merupakan salah satu kebanggaan Jawa Tengah, prestasi ini mengulangi prestasinya pada seri pertama ketika dikalahkan Elbert Sie pada April lalu. Ketua Pelti Kota Tegal Eddy Pranowo menyerahkan piala berikut hadiah kepada pemenang. (ant)

Atlet AS Berjaya BARETT Brandon, atlet asal Amerika Serikat (AS), menjuarai Asian Triathlon Cup di Palembang, Sumatera Selatan, kategori elite triatlon senior setelah finis pada urutan terdepan, Minggu (11/10) kemarin. Brandon membukukan catatan waktu 1 jam 56 menit 35,301 detik, dengan 19 menit 23,105 detik untuk renang jarak 1,5 km, 1 jam 3 menit 05,631 detik untuk balap sepeda dengan menempuh jarak 40 km, serta 34 menit 6,565 detik untuk lari 10 km. Menyusul di belakangnya Polyanskiy Dmitry. Brandon dan Dmitry bersaing ketat sejak awal lomba di lintasan sepeda, sehingga torehan waktu keduanya berselisih jauh dengan Steven Richard Hewick (Kanada) yang berada di peringkat tiga. Hasil ini demikian mengembirakan Brandon mengingat Dmitry adalah peringkat dua dunia yang pada kategori elite aquathlon senior yang diperlombakan kemarin, berhasil meraih medali emas. Sementara dia hanya bisa menempel ketat dan berada diperingkat dua. (ant)

Senin Pon,12 Oktober 2009

Denpasar (Bali Post) Kesebelasan Perseden Denpasar U-18 yang sukses melenggang ke putaran ketiga kompetisi nasional, kini menunggu jadwal pertandingan berikutnya dari PSSI. Sambil menanti jadwal, Manik Marantika Jaya dan kawan-kawan akan dipersiapkan lebih matang. Menurut Humas Perseden Dewa Gede Rai di Denpasar, Minggu (11/10) kemarin, tim harus dilatih lebih intensif lagi karena bakal melakoni pertarungan yang lebih berat di babak selanjutnya. Namun, ia belum bisa memastikan kapan latihan dimulai lagi. ‘’Kami akan membicarakan dulu dengan pengurus, pelatih dan ofisial menyangkut tempat

pertandingan, lawan yang akan dihadapi serta biaya yang diperlukan selama persiapan dan pertandingan,’’ ucap Dewa Rai. Pada bagian lain, pelatih Ida Bagus Mahayasa menegaskan, pihaknya hanya bertugas menangani soal teknis di lapangan, sedangkan persolan lainnya menjadi urusan pengurus dan ofisial tim Perseden.

Ia ingin anak asuhnya dipoles lebih keras lagi, mengingat lawan yang akan dihadapi dipastikan lebih tangguh dan keras. Mantan striker Gelora Dewata itu tidak mau pasukannya hanya berlatih dua hari seperti menjelang bertolak ke Surabaya belum lama ini. Perseden lolos dari Zona Jawa Grup XIII yang digelar di Surabaya setelah menduduki posisi runner-up di bawah tuan rumah Persebaya Surabaya. Tim masa depan Catur Muka dan Persebaya menyisihkan Perst Tabanan, Persesum Sumbawa dan Persidom Dompu. (022)

Tenis Nusa Dua, 18-25 Oktober Bali Post/ist

INISIASI - Ketua KONI Kota Denpasar yang juga guru spiritual kundalini Putu Ngurah Ardika (kiri) memberikan inisiasi kepada pemain Perseden U-18 sebelum bertolak ke Surabaya, beberapa hari lalu.

Pemanah Bali Kurang Pengalaman Denpasar (Bali Post) Para pemanah Bali sudah berupaya tampil maksimal dalam seleksi nasional (seleknas) untuk Pelatnas SEA Laos, Desember mendatang. Meski demikian, mereka belum bisa memberikan perlawanan ketat terhadap pemanah lainnya yang sudah berkali-kali mengikuti even nasional. Evaluasi penting telah dipegang para pelatih Pengprov Perpani Bali terkait penampilan asuhannya pada even yang dilangsungkan di Senayan, Jakarta, 5-7 Oktober itu. ‘’Para pemanah kami baru latihan intensif setiap hari seminggu menjelang bertanding,’’ ungkap Ketua Umum Pengprov Perpani Bali Sony Gatot Hariyanto usai sesi latihan panahan se-Bali di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Minggu (11/10) kemarin. Walau demikian, lanjutnya, dengan diikutinya even nasional pertama kali ini oleh para pemanah Bali, setidaknya perkembangan teknik panahan sudah diserap. Bahkan atlet Bali mampu tampil sekaligus di empat jarak nomor recurve sampai tuntas. Apalagi masa istirahat di setiap jarak hanya 5 menit. Menurut Gatot, pesaing Bali merupakan pemanah-pemanah yang sudah kenyang pengalaman dan memiliki mental bertanding yang tidak diragukan. Persiapan mereka juga sudah panjang, sedangkan

persiapan Bali sangat mepet. ‘’Tapi tidak masalah, karena tujuannya untuk menembah kepercayaan diri para pemanah kami di even berikutnya,’’ tambahnya. Sementara pelatih Made Naja Darnawan menilai pemanah Tomoko Suzuki Hariyanto, Nur Aika Suzuki Hariyanto dan I Kadek Septiadi Permana yang turun di kejurnas hanya tinggal dipoles teknik dan kualitas fisiknya. ‘’Plus mengikuti ajang-ajang nasional. Jika ter-

penuhi, saya yakin mereka mampu bersaing dengan pemanah daerah tangguh lainnya. Apalagi ada sasaran bidik yang berbeda, yakni berukuran kecil di jarak 30 meter yang selama ini belum pernah kami lakukan,’’ papar Naja. Guna menyiapkan peralatan panahan, Sony Gatot Hariyanto merogoh kocek sendiri, dengan membeli komplet jenis compound seharga Rp 42 juta dan jenis recurve FITA Rp 35 juta. (r)

Bali Post/ist

Sony Gatot Hariyanto (tengah) bersama dua pemanah asuhannya.

Denpasar (Bali Post) Kejuaraan tenis nasional Nusa Dua Terbuka 2009 akan digulirkan 18-25 Oktober. Namun, saat hari raya Kuningan pada 24 Oktober nanti, pertandingan diliburkan. Final akan dilangsungkan keesokan (25/10) harinya atau pada Umanis Kuningan. Demikian disampaikan Ketua Umum Pelti Bali Drs. Gede Nurjaya, M.M., usai rapat dengan segenap panitia kejuaraan di Denpasar, Minggu (11/10) kemarin. Kejuaraan kali ini tetap menyediakan hadiah total Rp 60 juta untuk putra dan

40 juta buat putri. Menurut dia, seluruh pertandingan dilaksanakan di Denpasar. Tidak seperti sebelumnya di mana partai penyisihan diadakan di Denpasar, sedangkan babak semifinal dan final dilangsungkan di kompleks BTDC Nusa Dua, Badung. Petenis yang ambil bagian sudah mulai mendapat hadiah sejak masuk babak utama alias 32 besar baik putra maupun putri. Jika berprestasi lebih lebih baik, hadiahnya sudah pasti lebih banyak. Bidang Pertandingan Wayan Radig

menjelaskan, juara tungal putra akan mendapat hadiah hingga Rp 10 juta, sedangkan jawara putri Rp 7,9 juta. Siapa saja petenis papan atas nasional yang akan tampil, panitia belum bisa merinci. Alasannya, pendaftaran untuk petenis nasional dilakukan di PB Pelti Jakarta. Nurjaya berharap petenis yang sudah sering ke Bali seperti Prima Simpati Aji, Suwandi, Ketut Nesa Artha, Hendri Susilo di bagian putra, Dian Anggreni, Jepi Rompis, Wukirasih (putri) ambil bagian. Begitu pula petenis putri Bali Komang Sri Maryati. (kmb11)


OLAH RAGA

Senin Pon, 12 Oktober 2009

11

Tsonga Juara Jepang Terbuka Tokyo Jo-Wilfried Tsonga menjadi petenis putra pertama Prancis yang memenangkan gelar tunggal di turnamen Jepang Terbuka. Ini seiring dengan keberhasilannya mengalahkan Mikhail Youzhny di babak final, Minggu (11/10) kemarin.

Bali Post/ap

MENANG ANGKA - Petinju Puerto Riko Juan Manuel Lopez (kiri) dinyatakan sebagai pemenang dalam pertarungan kelas super bantam di New York, Minggu (11/10) kemarin. Lopez mempertahankan sabuk kelas super bantam WBO dengan meraih kemenangan angka atas Rogers Mtagwa.

Indonesia Borong Tiga Gelar di Vietnam Terbuka Jakarta (Bali Post) Tunggal putri Fransisca Ratnasari dan ganda putra Luluk Hadiyanto/Joko Riyadi meraih gelar juara di turnamen bulu tangkis Vietnam Terbuka, Minggu (11/10) kemarin. Sebelumnya ganda putri Cipayung Anneke Feinya Agustine/Annisa Wahyuni dan pemain veteran Flandy Limpele yang berduet dengan pemain Taiwan juga meraih sukses serupa. Tampil pada partai keempat final Vietnam Terbuka Grand Prix di Phan Dinh Phung Stadium, Ho Chi Minh City, Fransisca yang menjadi unggulan kelima menang 21-19, 15-21, 21-13 atas pemain Taiwan Tai Tzu Ying. Perjuangan mantan anggota tim nasional Indonesia itu untuk meraih kemenangan dalam pertandingan lebih dari satu jam, menjadi yang terlama dari lima partai yang digelar. Selain Fransisca, unggulan ketujuh ganda putra Luluk/Joko yang juga pernah menghuni Asrama Cipayung, menyumbang gelar melalui kemenangan 21-19, 22-20 atas pasangan Malaysia, unggulan keenam Hoon Thien How/Ong Soong Hock. Sebelumnya, ganda putri Pelatnas Anneke Feinya Agustine/Annisa Wahyuni meraih gelar kedua setelah menjuarai turnamen berhadiah total 50.000 dolar AS itu. Pasangan yang diunggulkan di urutan pertama itu menang atas unggulan kedua Savitree Amitrapai/Vacharaporn Munkit 21-14, 21-13 pada partai final kedua. “Alhamdulillah, rasanya senang sekali, tidak menyangka bisa juara lagi,” ujar Annisa. Awal Agustus lalu, pasangan peringkat 37 dunia itu menjuarai Selandia Baru Terbuka dengan mengalahkan ganda putri Hongkong Chan Tsz Ka/Tse Ying Suet di final. Ia mengatakan, bermain maksimal dan berusaha tidak mudah mati sendiri saat melawan pasangan Thailand yang pernah mengalahkannya tahun lalu — ketika belum berpasangan dengan Anneke — itu adalah kunci kemenangan mereka. “Dan hasilnya mereka yang sering mati sendiri,” tambah Annisa mengenai kemenangan yang diraih dalam 37 menit itu. Vietnam Terbuka menjadi turnamen internasional terakhir yang mereka ikuti tahun ini sebelum menutup 2009 dengan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) di Surabaya awal Desember mendatang. Sebelumnya, pasangan Flandy Limpele (Indonesia) dan Cheng We Hsing (Taiwan) juga meraih kemenangan atas unggulan pertama asal Malaysia Chan peng Soon/Goh Liu Ying 25-23, 21-19 di final ganda campuran. (ant)

Petenis peringkat ketujuh dunia yang mengalahkan rekan senegaranya, Gael Monfils dan Richard Gasquet, sebelum ke final, menorehkan kemenangan 6-3, 6-3 atas petenis Rusia itu. “Saya sangat senang menang di sini. Bagi saya, ini hal yang baik karena mungkin saya bisa bertanding di ajang Masters, jadi saya benar-benar bahagia memenangkan turnamen ini,” ungkap Tsonga. Youzhny mendapatkan peluang lebih dulu di game ketiga set pertama, namun gagal dimanfaatkannya karena pukulan forehand-nya melebar. Tsonga kemudian mendapatkan kesempatan pada kedudukan 15-40 di game kedelapan untuk unggul 5-3. Setelah set kedua berjalan dengan adu servis, Tsonga mendapat break pada game ketujuh, serta memenangkan dua poin berikutnya karena pukulan backhand Youzhny menyangkut di net. Tsonga tak menemui kesulitan untuk merebut dua game berikutnya. Bagi Tsonga, selain pulang dengan membawa hadiah 300.000 dolar AS, kemenan-

Diganggu Hujan Unggulan kedua Novak

Djokovic mengalahkan petenis Kroasia Marin Cilic 6-2, 7-6 dalam pertandingan final yang sempat diganggu hujan di turnamen Cina Terbuka. Petenis Serbia berusia 22 tahun akan naik ke posisi nomor tiga dunia akhir bulan ini. Djokovic mempertahankan rekor 100 persen melawan petenis peringkat 15 dunia itu dalam pertandingan yang diwarnai reli-reli panjang. Gelar di Beijing ini melengkapi koleksi tiga trofi ATP-nya musim ini. Djokovic mencium lapangan dan melemparkan kausnya ke penonton setelah kemenangan yang diraih di tempat di mana dia merebut medali perunggu Olimpiade Bejing tahun lalu. Di final tunggal putri, petenis Rusia Svetlana Kuznetsova menjadi juara setelah mengalahkan Agnieszka Radwanska. Juara Prancis Terbuka dan unggulan ke-6 di turnamen ini menggunakan ground strokes dan pengalamannya untuk menundukkan lawannya dari Polandia itu 6-2, 6-4. (adn/ afp)

Bali Post/ap

JUARA - Petenis Prancis Jo-Wilfried Tsonga menjuarai turnamen Jepang Terbuka, Minggu (11/10) kemarin di Tokyo. Di final Tsonga menundukkan Mikhail Youzhny dari Rusia 6-3, 6-3.

Nuggets Balas Kekalahan di Taiwan Kobayashi Gantikan Glock Beijing Carmelo Anthony mencetak 45 poin yang mengantarkan Denver Nuggets memetik kemenangan 128-112 atas Indiana Pacers dalam pertandingan ekshibisi NBA di Beijing, Cina, Minggu (11/10) kemarin. Kemenangan ini segaligus membalas kekalahan di Taiwan. Sementara kemenangan Nuggets sudah bisa lebih dulu dipastikan sebelum peluit terakhir, sekitar 15.000 penonton yang memenuhi stadion tersebut masih tetap antusias hingga pertandingan berakhir. Kedua tim tersebut bermain di Taiwan tiga hari sebelumnya, dengan Pacers mencatat kemenangan 126-104. “Setelah pertandingan di Taiwan... Kami betul-betul ingin bangkit dan seperti penebusan diri,” kata Anthony, yang kembali ke Wukesong Arena di mana dia membantu tim Amerika Serikat memenangi medali emas Olimpiade Beijing 2008. Pacers kesulitan untuk mengimbangi lawannya setelah Danny Granger dikeluarkan dari lapangan di kuarter kedua. Sementara di kuarter ke-4, giliran Dahntay Jones

JUARA - Petenis Rusia Svetlana Kuznetsova (kanan) menjuarai turnamen Cina Terbuka, Minggu (11/10) kemarin. Agnieszka Radwanska (kiri) menempati posisi runner-up setelah dikalahkan Kuznetsova 2-6, 4-6. Bali Post/ap

gan ini juga memberinya gelar kelima sepanjang karier. Tiga dari lima gelar tersebut dimenangkannya tahun ini. Dua gelar lainnya diraih di Johannesburg dan Marseille, Februari lalu. Tsonga merupakan petenis ketiga Prancis yang memenangkan gelar tunggal ATP, menyusul kemenangan Monfil di Metz dan Gilles Simon di Bangkok. Sementara Julie Halard-Decugis, Marion Bartoli dan Virginie Razzano adalah tiga petenis putri Prancis yang pernah juara di turnamen ini masing-masing pada 2000, 2006 dan 2007. Sementara prestasi Youzhny di turnamen ini juga tidak terlalu buruk karena sebelum lolos ke final, ia mengalahkan unggulan ketiga Gilles Simon, juara bertahan Tomas Berdych dan mantan petenis nomor satu dunia, Lleyton Hewitt. Ia berhak atas hadiah sebesar 126.000 dolar AS sebagai runner-up dari penampilan keduanya di ajang tur terakhir sepanjang musim ini.

yang melakukan pelanggaran keras dan diusir wasit. “Kita anda kehilangan pemain All Star, itu akan memengaruhi penampilan tim secara keseluruhan di lapangan,” jelas pelatih Pacers Jim O’Brien setelah timnya menurun kualitas permainannya akibat ditinggal Granger. NBA sangat populer di Cina dan menjadi salah satu pasar penting liga bola basket itu di luar Amerika Serikat. Liga itu juga dijadwalkan melakukan pertandingan ekshibisi di Span-

yol, London, dan Meksiko. Sebelum pertandingan, NBA dan Asosiasi Bola Basket Cina (CBA) mengumumkan kesepakatan pertukaran pelatih dan pakar nutrisi dalam upaya membantu perkembangan hubungan mereka dan meningkatkan kualitas bola basket di Cina. Komisioner NBA David Stern menjelaskan sejumlah pelatih Cina akan diundang untuk memperdalam teknik kepelatihan di tim NBA. (yud/rtr/ant)

Bali Post/afp

UMPAN - Bintang klub Denver Nuggets Carmelo Anthony dikawal Dahntay Jones dari Indiana Pacers (kanan) saat hendak memberikan umpan kepada rekannya. Pertandingan ekshibisi NBA di Stadion Wakesong Arena, Beijing, Minggu (11/10) kemarin dimenangkan Nuggets 128-112.

London Sebelum musim 2009 berakhir, Jepang akan memiliki dua pembalap Formula 1. Tim Toyota, Minggu (11/10) kemarin mengumumkan Kamui Kobayashi akan mengisi posisi Timo Glock dalam balapan di Brazil akhir pekan ini. Kobayashi menggantikan pembalap Jerman itu karena dinyatakan tidak layak berlomba. Bahkan untuk seri penutup di Abu Dhabi, 1 November mendatang, Glock masih diragukan kebugarannya. Pembalap berusia 27 tahun itu mengalami kecelakaan fatal saat kualifikasi GP Jepang pekan lalu. Mobilnya menghajar dinding ban yang menyebabkan dia gagal mengikuti balapan di Sirkuit Suzuka keesokkan harinya. Ironinya dalam latihan sehari sebelumnya, Glock juga absen karena demam dan digantikan Kobayashi. Hasil pemeriksaan medis di Jerman menunjukkan, Glock mengalami retak pada tulang kakinya. “Seluruh anggota tim kecewa dan prihatin dengan kondisi Timo, dan berharap semoga dia cepat sembuh,” kata presiden motosport Toyota John Howett dalam pernyataannya. Kobayashi menunjukkan kemampuannya saat mengikuti latihan di Suzuka. Kendati sempat diajukan

untuk menggantikan Glock saat lomba, ia gagal tampil karena FIA tidak memberi lampu hijau. “Kamui menjadi pilihan untuk menggantikan dia (Glock). Dia telah membuktikan mampu di Suzuka dan menguasdai mobil Toyota,” lanjut Howett merujuk pada persiapan pembal-

ap berusia 23 tahun itu. Masuknya Kobayashi dalam balapan di Interlagos nanti, membuat Jepang diwakili dua pembalap. Selama ini hanya ada Kazuki Nakajima di tim Williams. Hingga balapan hendak berakhir, Nakajima belum mengoleksi satu poin pun. (yud/rtr)

Bali Post/afp

DIBEBAT - Pembalap Jerman Timo Glock dibebat kakinya akibat kecelakaan saat kualifikasi GP Formula 1 Jerman pekan lalu. Posisinya akan digantikan Kamui Kobayashi di GP Brazil akhir pekan ini.


OLAH RAGA

12

Senin Pon, 12 Oktober 2009

Kualifikasi Piala Dunia 2010 Tim-Tim Lolos Kualifikasi Piala Dunia 2010

Bahrain Buang Peluang

6. Armenia 9 1 1 7 6 - 20 4 ——————————————————————

Zona Eropa Grup 6 Belanda, Denmark, Serbia, Italia, Inggris, Spanyol dan Jerman

Zona Amerika Selatan

Belarus - Kazakhstan 4-0 Ukraina - Inggris 1-0 —————————————————————— 1. Inggris 9 8 0 1 31 - 6 24 * —————————————————————— 2. Ukraina 9 5 3 1 15 - 6 18 —————————————————————— 3. Kroasia 9 5 2 2 17 - 12 17 4. Belarus 9 4 1 4 19 - 11 13 5. Kazakhstan 9 2 0 7 10 - 27 6 6. Andorra 9 0 0 9 3 - 33 0 ——————————————————————

Brazil, Cili, Paraguay

Grup 7

Zona Amerika Utara, Tengah dan Karibia

Austria - Lithuania 2-1 Serbia - Romania 5-0 Prancis - Kep. Faroe 5-0 —————————————————————— 1. Serbia 9 7 1 1 21 - 6 22 * —————————————————————— 2. Prancis 9 5 3 1 15 - 8 18 —————————————————————— 3. Austria 9 4 2 3 13 - 12 14 4. Lithuania 9 3 0 6 8 - 10 9 5. Romania 9 2 3 4 9 - 17 9 6. Kep. Faroe 9 1 1 7 4 - 17 4 ——————————————————————

Zona Asia Jepang, Australia, Korea Selatan, Korea Utara Zona Afrika Afrika Selatan (sebagai tuan rumah), Ghana, Pantai Gading

Meksiko, AS

Hasil Pertandingan Grup 1 Denmark - Swedia 1-0 Portugal - Hungaria 3-0 —————————————————————— 1. Denmark 9 6 3 0 16 - 4 21 * —————————————————————— 2. Portugal 9 4 4 1 13 - 5 16 —————————————————————— 3. Swedia 9 4 3 2 9 - 4 15 4. Hungaria 9 4 1 4 9 - 8 13 5. Albania 9 1 4 4 5- 9 7 6. Malta 9 0 1 8 0 - 22 1 —————————————————————— Grup 2 Luksemburg - Swiss 0-3 Israel - Moldova 3-1 Yunani - Latvia 5-2 —————————————————————— 1. Swiss 9 6 2 1 18 - 8 20 —————————————————————— 2. Yunani 9 5 2 2 18 - 9 17 —————————————————————— 3. Israel 9 4 3 2 20 - 10 15 4. Latvia 9 4 2 3 15 - 13 14 5. Luksemburg 9 1 2 6 3 - 23 5 6. Moldova 9 0 3 6 4 - 15 3 —————————————————————— Grup 3 Slovakia - Slovenia 0-2 Rep. Ceko - Polandia 2-0 —————————————————————— 1. Slovakia 9 6 1 2 21 - 10 19 —————————————————————— 2. Slovenia 9 5 2 2 15 - 4 17 —————————————————————— 3. Rep. Ceko 9 4 3 2 17 - 6 15 4. Irlandia Utara 9 4 2 3 13 - 9 14 5. Polandia 9 3 2 4 19 - 13 11 6. San Marino 9 0 0 9 1 - 44 0 —————————————————————— Grup 4 Finlandia - Wales 2-1 Rusia - Jerman 0-1 Liechtenstein - Azerbaijan 0-2 —————————————————————— 1. Jerman 9 8 1 0 25 - 4 25 * —————————————————————— 2. Rusia 9 7 0 2 18 - 5 21 —————————————————————— 3. Finlandia 9 5 2 2 13 - 13 17 4. Wales 9 3 0 6 7 - 12 9 5. Azerbaijan 9 1 1 7 3 - 13 4 6. Liechtenstein 9 0 2 7 2 - 21 2 —————————————————————— Grup 5 Estonia - Bosnia 0-2 Belgia - Turki 2-0 Armenia - Spanyol 1-2 —————————————————————— 1. Spanyol 9 9 0 0 23 - 3 27 * —————————————————————— 2. Bosnia 9 6 1 2 23 - 8 19 —————————————————————— 3. Turki 9 3 3 3 11 - 10 12 4. Belgia 9 3 1 5 13 - 18 10 5. Estonia 9 1 2 6 7 - 24 5

Grup 8 Montenegro - Georgia 2-1 Siprus - Bulgaria 4-1 Irlandia - Italia 2-2 —————————————————————— 1. Italia 9 6 3 0 15 - 5 21* —————————————————————— 2. Irlandia 9 4 5 0 12 - 8 17 —————————————————————— 3. Bulgaria 9 2 5 2 11 - 11 11 4. Siprus 9 2 3 4 12 - 13 9 5. Montenegro 9 1 5 3 9 - 14 8 6. Georgia 9 0 3 6 5 - 13 3 —————————————————————— Grup 9 1. Belanda 8 8 0 0 17 - 2 24 * —————————————————————— 2. Norwegia 8 2 4 2 9 - 7 10 —————————————————————— 3. Skotlandia 8 3 1 4 6 - 11 10 4. Macedonia 8 2 1 5 5 - 11 7 5. Islandia 8 1 2 5 7 - 13 5 Zona Amerika Utara, Tengah dan Karibia Kosta Rika Honduras Meksiko

-

Trinidad & Tobago AS El Salvador

4-0 2-3 4-1

—————————————————————— 1. AS 9 6 1 2 17 - 11 19 * 2. Meksiko 9 6 0 3 16 - 10 18 * 3. Kosta Rika 9 5 0 4 13 - 13 15 —————————————————————— 4. Honduras 9 4 1 4 16 - 11 13 —————————————————————— 5. El Salvador 9 2 2 5 9 - 14 8 6. Trinidad & Tobago9 1 2 6 8 - 20 5 Zona Amerika Selatan Argentina Kolombia Ekuador Venezuela

-

Peru Cili Uruguay Paraguay

2-1 2-4 1-2 1-2

—————————————————————— 1. Brazil 16 9 6 1 32 - 9 33 * 2. Paraguay 17 10 3 4 24 - 14 33 * 3. Cili 17 9 3 5 31 - 22 30 * 4. Argentina 17 7 4 6 22 - 20 25 —————————————————————— 5. Uruguay 17 6 6 5 28 - 19 24 —————————————————————— 6. Ekuador 17 6 5 6 22 - 25 23 7. Venezuela 17 6 3 8 23 - 29 21 8. Kolombia 17 5 5 7 12 - 18 20 9. Bolivia 16 3 3 10 20 - 34 12 10. Peru 17 2 4 11 10 - 34 10 Zona Asia Playoff Pertandingan I Bahrain

-

Selandia Baru

0-0

Bali Post/ap

LOLOS - Pendukung tim Meksiko mengacungkan miniatur trofi Piala Dunia di monumen Malaikat Kemerdekaan, Mexico City setelah tim kesayangannya lolos ke putaran final. Meksiko mencukur El Savador 4-1 di kualifikasi zona Amerika Utara, Tengah dan Karibia, Minggu (11/10) kemarin.

Meksiko dan AS Lolos

Manama Bahrain membuang sejumlah peluang emas untuk mencetak gol saat menjamu Selandia Baru di pertandingan I playoff Asia dan Oseania, kualifikasi Piala Dunia 2010 di Manama, Minggu (11/10) kemarin. Kedua tim berbagi angka imbang 0-0. Di antara peluang emas Bahrain adalah ketika Salman Isa sudah terlepas di depan kiper Selandia Baru Mark Paston di menit ke-75, namun tendangannya membentur tiang gawang. Dengan hasil itu, Selandia Baru yang juara wilayah Oseania kini di atas angin untuk pertandingan kedua di Wellington, 14 November mendatang. Bahrain yang mengincar putaran final Piala Dunia untuk pertama kalinya, merupakan peringkat lima zona Asia setelah dalam playoff sebelumnya menyingkirkan Arab Saudi. Sementara itu Selandia Baru kini mencoba lolos ke piala dunia untuk pertama kalinya sejak 1982. Paston juga melalukan sejumlah penyelamatan gemilang di antaranya dari Jaycee John, Fouzie Aish dan Muhammed Hibial. (afp/ant)

Mexico City Meksiko dan AS lolos ke putaran final Piala Dunia 2010 setelah memetik kemenangan atas lawan-lawannya di babak kualifikasi zona Amerika Utara, Tengah dan Karibia, Minggu (11/10) kemarin. Satu tiket tersisa masih diperebutkan antara Kosta Rika dan Honduras. Meksiko mencukur tamunya El Savador 4-1 meski pertandingan ini sempat diganggu oleh datangnya segerombolan lebah. Tuan rumah yang bermain lamban, meraih hasil impresif setelah mencetak tiga gol dalam 20 menit yang memastikan tiket menuju Afrika Selatan. Sementara itu, AS meraih kemenangan dramatis 3-2 atas tuan rumah Honduras. Dengan sisa 1 pertandingan, AS memimpin klasemen zona CONCACAF ini dengan 19 poin. Meksiko kedua dengan 18 poin, diikuti Kosta Rika (15) dan Honduras (13 ) di posisi ke3 dan 4. Kosta Rika menundukkan Trinidad and Tobago , 4-0. Di duel pamungkas Kamis mendatang, Kosta Rika akan melawat ke AS sedangkan Honduras menuju El Savador. Hasil pertandingan ini akan menentukan nasib Honduras maupun Kosta Rika dalam memperebutkan tiket langsung ke Afsel. Tim yang kalah akan menempati posisi ke-4 dan menantang peringkat ke-5 zona Amerika Selatan di playoff. Di San Pedro Sula, Hondurasbaru membobol gawang AS yang dijaga kiper Tim Howard oleh Julio de Leon di awal babak kedua. Conor Casey menyamakan kedudukan menit ke-54. Casey pula yang memaksa kiper Noel Valladares memungut bola untuk kedua kalinya dari gawangnya menit ke-65. Unggul 2-1, membuat AS lebih percaya diri. Landon Donovan menambah keunggulan timnya menjadi 3-1 lewat tembakan bebas menit ke-74. De Leon memperkecil jarak menjadi 2-3 yang membuat pertandingan semakin panas menjelang akhir pertandingan. Peluang Honduras menyamakan kedudukan terbuka lebar saat Stuart Holden melakukan handball. Ironinya, pencetak gol terbanyak timnas Honduras Carlos Pavon gagal menyarangkan bola ke gawang Howard dari titik penalti. Di Mexico City, petugas menggunakan serbuk pemadam api untuk menghalau leb-

ah yang hinggap di tiang gawang tim El Savador. Insiden ini tak mengganggu konsentrasi Meksiko yang langsung memimpin pada menit ke-25 berkat gol bunuh diri Marvin Gonzalez. Meksiko dipaksa kerja keras untuk mendapatkan gol keduanya melalui Cuauhtemoc Blanco menit ke-70. Francisco Palencia menenangkan

kegundahan pendukung the Tricolores dengan golnya menit ke-84. Meski Julio Martinez menghasilkan gol balasan menit ke-87, tuan rumah kembali memperbesar keunggulan di akhir pertandingan lewat Carlos Vela. Kemenangan itu memastikan Meksiko sebagai tim pertama zona CONCACAF yang lolos ke putaran final. (yud/afp)

Bali Post/ap

INSTRUKSI - Pelatih Bahrain Milan Macala (kanan) memberikan instruksi kepada pemain-pemainnya saat menghadapi Selandia Baru di pertandingan I playoff Asia/Oseania, kualifikasi Piala Dunia 2010, Minggu (11/10) kemarin di Manama. Pertandingan di Riffa, Bahrain itu berakhir imbang tanpa gol.


INTERAKTIF

Senin Pon, 12 Oktober 2009

Anda Punya Keluhan Layanan Umum? Kirim SMS Anda Ke 0361 2759650 . Caranya Tulis BT < Spasi > Tulis Laporan Layanan Umum Anda.

Radio SINGARAJA FM.

’’Workshop’’ Seni Pertunjukan dan Animasi

Frekuensi: 92,0 MHz. Tlp: 0362-42187

Maestro Dunia Berbagi Ilmu di ISI Denpasar

Hemat Listrik Harus Diterapkan dari Atas TERKAIT dengan pasokan listrik Bali mulai menurun, imbauan pemerintah agar berhemat. Hemat itu bagus, tetapi jangan hanya rakyat yang berhemat, pejabat juga bertanggung jawab. Salah satu contoh rumah dinas. Fasilitas seperti listrik agar biayanya dibebankan kepada yang menepati, karena kalau tidak hal hemat itu akan tidak ada. Sebab, saat membayar tidak terasa, karena tidak memakai uang sendiri. Jadi hemat itu harus diterapkan dari atas dulu. Demikian antara lain pendapat masyarakat yang disampaikan dalam acara Bali Terkini Radio Global FM, Radio Genta Suara Sakti Bali dan Singaraja FM, Sabtu (10/10).

Akui Budaya Keuntungan bagi Bali dengan diklaimnya tari Pendet oleh Malaysia, diselenggarakannya event besar, ribuan penari Pendet beraksi. Bila saja tidak ada klaim-mengklaim maka hal itu tidak akan terjadi, karena begitu banyak seni budaya Bali yang belum diperhatikan. Harapan saya perlu adanya event besar agar budaya kita diakui.

Gede Biasa, Denpasar

Hemat dari Atas Terkait dengan pasokan listrik Bali mulai menurun, imbauan pemerintah agar berhemat. Hemat itu bagus, tetapi jangan hanya rakyat yang berhemat, pejabat juga bertang-

gung jawab. Salah satu contoh rumah dinas. Fasilitas seperti listrik agar biayanya dibebankan kepada yang menepati, karena kalau tidak hal hemat itu akan tidak ada. Sebab, saat membayar tidak terasa, karena tidak memakai uang sendiri. Jadi hemat itu harus diterapkan dari atas dulu.

Adnyana, Pedungan

Tingkatkan Pelayanan Apakah pelayanan pemerintah semua lambat? Padahal rakyat sudah rajin bayar pajak. Seperti di Samsat Bangli, pelayanan pembuatan DK sampai sebulan belum juga selesai. Alasannya tidak menentu, mesin rusaklah dan lain-lain. Mohon kepada dinas terkait agar meningkatkan pelayanannya.

Sugik, Denpasar

Kedatangan Miyabi Rencana kedatangan artis porno Jepang, seksi dan cantik, Miyabi, menuai banyak pro-kontra. Banyak yang memprotes kedatangannya karena alasan moral. Saya kira tidak semestinya seperti itu. Orang dia datang ke Indonesia dalam rangka pembuatan film ‘’Menculik Miyabi’’ kok malah diprotes.

Eka Juni Artawan, Jembrana

Sampah Berserakan Mohon kepada Dinas Kebersihan Denpasar, di Jalan Gunung Agung banyak sampah berserakan, masyarakat membuang sampah di trotoar karena tidak ada tempat sampah.

Yanix, Denpasar

Sanksi Tegas Oknum guru SD di Buleleng yang menganiaya muridnya tidak semestinya menjadi guru. Dinas terkait dan kepolisian agar memberikan sanksi tegas dan jelas kepada oknum guru tersebut. Bagaimana pun seorang guru tidak dibenarkan untuk melakukan kekerasan.

Darmayasa, Bubunan Buleleng

Kota Gelap Masyarakat sudah memenuhi kewajibannya dengan membayar pajak penerangan jalan setiap bulannya. Saat ini banyak tempat dalam kota

Singaraja gelappgulita karena LPJ (lampu penerangan jalan) tidak menyala sesuai waktunya. Lucunya, ada LPJ yang menyala sebelum waktunya. Pihak terkait agar menyeimbangkan hak dan kewajiban. Jangan diperdaya terus masyarakat.

Nang Kocong, Mayor Metra Singaraja

Pengawasan Melekat Bali selalu menjadi incaran para teroris. Untuk menangkal hal itu, daerah pesisir perlu mendapat pengawasan melekat dari aparat terbawah dengan melakukan sweeping kepada para penduduk pendatang untuk menekan masuknya para teroris.

Nym. Sura, Jagaraga Buleleng

Lembaga Keder Komisi D DPRD Buleleng

SMS Halo Bupati-Wali Kota Banyak yang menilai kebijakan pemerintah daerah kabupaten/kota kini makin jauh dari kepentingan mensejahterakan rakyat. Untuk itu kami membuka ruang kepada masyarakat untuk memberi masukan, kritik, saran yang konstruktif kepada pemerintah kabupaten/kota. Masukan itu harus konstruktif dalam membangun daerah ini ke depan. Caranya: Ketik Halo <spasi> komentar Anda maksimal 150 karakter, sertai dengan nama. Kirim SMS Anda ke 3477 untuk operator XL.Sedangkan untuk operator lainnya ( Telkomsel, Indosat, Flexsi dan Axis ) tetap di nomor akses 3499 SMS yang masuk akan kami edit dan diturunkan dalam rubrik khusus di halaman 13. SMS berlaku untuk semua operator GSM dan CDMA dengan tarif 2.000/SMS. G.10341-rpa

memanggil Kadisbudpar terkait ketidakhadirannya dalam acara Sail North Bali dan malah bepergian ke luar negeri. Tetapi, aparat dan lembaga menjadi keder setelah disebutkan nama pejabat yang ada di Buleleng. Gimana ni?

Dewa Jontol, Kaliuntu Singaraja

Membutuhkan Listrik Masyarakat Banjar Lakah, Sidetapa, Buleleng, sangat membutuhkan listrik. Saat ini, satu paket listrik dipakai oleh banyak orang. Masyarakat sudah pernah mengajukan permohonan ke PT PLN. Namun, sampai sekarang belum ada realisasi. Berharap PT PLN bisa menindaklanjuti permasalahan ini.

Sarjana, Tukad Mungga Singaraja. (tri/ama)

23 Desa di Batang Jateng Endemis DBD Batang (Bali Post)Sedikitnya 23 desa dan kelurahan di Kabupaten Batang, Jawa Tengah, endemis penyakit deman berdarah dengue (DBD), sehingga warga diimbau waspada dengan mengintensifkan pemberantasan sarang nyamuk (PSN). “Agar penyebaran penyakit itu tidak meluas,” kata Kepala Dinas Kesehatan Pemerintah Kabupaten Batang, Bambang Widiyanto, di Batang, Minggu (11/10) kemarin. Ia menjelaskan, semula

Kata Mereka Kota Denpasar 623617432xxx

Dishub-PD Parkir Kodya, di depan Pasaragung Peninjoan ada larangan parkir persis di pertigaan tetapi sekarang malah ada dagang dadakan di sana, tolong diperhatikan.

Prov. Bali 628155761xxx

KPK vs Polri, ternyata benar apa yang dikatakn JK kasus Century emang besar, KPK pun jadi terperangkap. Ayo kita tonton terus sinetron buaya vs cecak. 6281237554xxx

Semoga oknum yang membinasakan anjing mendapatkan karma yang setimpal. Anjing Bali mati di tanah sendiri, begitu juga orang-orang Bali.

13

daerah dengan kategori endemis DBD 18 desa atau kelurahan tetapi kini meluas menjadi 23 desa atau kelurahan. Hingga saat ini, katanya, 284 desa dan kelurahan masuk kategori bebas DBD, 75 sporadis, dan 23 endemis. Ia menyebutkan, beberapa desa dan kelurahan yang masuk kategori endemis DBD yaitu Depok (Kecamatan Kandeman), Banjiran dan Sawahjoho (Warungasem), Karangasem, dan Mentosari (Gringsing). Sejumlah desa dan kelurahan dengan angka kasus DBD tinggi pada 2008 antara lain Kauman sebanyak 18 kasus dengan satu korban meninggal dunia, Proyonanggan Tengah 17 kasus dengan satu korban meninggal dunia, Proyonanggan Selatan (12), Proyonanggan Utara (15), dan Kasepuhan (21). Menurut dia, tingginya kasus DBD tersebut antara lain karena kondisi perumahan penduduk yang semakin padat dan tingkat kepedulian warga untuk melakukan PSN yang relatif rendah. “Angka bebas jentik di sejumlah desa dan kelurahan itu kini relatif tinggi yaitu di atas lima persen sehingga kondisi ini akan membuat nyamuk aedes aegepty yang menjadi penyebab DBD bisa berkembang cepat dan semakin banyak,” katanya. Hingga Oktober 2009, katanya, angka DBB di Kabupaten Batang mencapai 237 kasus dengan jumlah korban meninggal dunia sebanyak delapan orang. (ant)

Denpasar (Bali Post) Suasana kampus ISI Denpasar, Sabtu (10/10) lalu tampak berbeda dari biasanya. Mahasiswa ISI Denpasar dari dua fakultas (FSP dan FSRD) membludak berkumpul di ruang Sidang Pusdok ISI Denpasar guna menantikan kedatangan empat profesor dari California Institute of The Arts yaitu Prof. Dr. David Rosenboom, Prof. Vinny Golia, Prof. I Nyoman Wenten (maestro di bidang seni pertunjukan) serta Prof. Maureen Selwood (maestro di bidang animasi). Kedatangan mereka atas undangan Rektor ISI Denpasar setelah keikutsertaan para dosen pilihan dari Calarts ini pada ajang Festival Kesenian Indonesia (FKI) ke-6 yang berlangsung di IKJ beberapa waktu lalu. Dalam kunjungannya di ISI Denpasar mereka menginformasikan beberapa fakultas dan program yang dimiliki Cal Arts (USA). Hal ini penting guna membuka cakrawala para mahasiswa ISI Denpasar tentang universitas di luar negeri, serta memotivasi mahasiswa untuk bersaing di kancah internasional. Prof. I Nyoman Wenten berharap ISI Denpasar dapat lebih mengembangkan program animasi, mengingat kampus Cal Arts di mana Prof. Wenten

sebagai dosen, adalah perguruan tinggi ternama dan unggulan di Amerika dan sebagai pusat animasi yang mendukung produksi film Walt Disney. Sehingga Cal Arts membuka peluang besar kepada ISI Denpasar untuk mendalami dunia animasi di Cal Arts, apalagi potensi drawing seniman Bali sangat baik. Hal senada juga disampaikan Prof. Maureen, mengingat saat pelaksanaan FKI ke-6 di IKJ, mahasiswa ISI Denpasar sangat cekatan dan berbakat, dari hasil karya mahasiswa ISI Denpasar, setiap goresan seninya memiliki makna yang mendalam. Dalam workshop di ISI Denpasar yang berlangsung seki-

tar dua jam itu melahirkan beberapa ide dan inspirasi baru bagi mahasiswa dan dosen ISI Denpasar untuk terus berkreativitas. Rektor ISI Denpasar Prof. Dr. I Wayan Rai S, M.A. mengungkapkan, jalinan kerja sama antara ISI Denpasar dan Cal Arts sudah berlangsung beberapa tahun yang lalu. Kegiatan ini adalah implementasi kerja sama yang kedua setelah dua tahun lalu salah satu dosen dari Cal Arts berpartisipasi dalam FKI ke-5 di ISI Denpasar. Ke depan diharapkan kerja sama yang dapat diimplementasikan adalah pengiriman mahasiswa dan dosen ISI Denpasar ke luar negeri, khususnya ke Cal Arts. (r/*)

Bali Post/ist.

WORKSHOP - Workshop Internasional Seni Pertunjukan dan Animasi di ISI Denpasar, Sabtu (10/10) lalu, mendatangkan maestro kelas dunia Prof. Dr. David Rosenboom, Prof. Vinny Golia, dan Prof. I Nyoman Wenten.

Prof. Mubyarto akan Bangun Rumah Percontohan Antigempa Garut (Bali Post) Guru Besar Institut Teknologi Bandung (ITB) Prof. Dr. Mubyarto segera membangun sejumlah rumah percontohan antigempa hasil rancangannya di Desa Depok dan Sukamukti Kecamatan Cisompet Kabupaten Garut, Jawa Barat. Camat Cisompet U Haerudin di Garut, Minggu (11/10) kemarin, menyebutkan Mubyarto juga akan membangun gedung Sekolah Dasar V Sukamukti berikut ruang kantor kepala sekolah serta penjaga sekolah, dan masjid di Depok yang dirancang antigempa. Bangunan percontohan yang digagas bersama Ketua Dewan Pemerhati Kehutanan dan Lingkungan Tatar Sunda (DPKLTS) H. Solihin Gautama Purwanagara itu berbahan baku bambu berdinding “bilik” (an-

yaman bambu) yang kemudian diplester tembok. Kecamatan Cisompet merupakan salah satu wilayah yang terkena gempa 2 September lalu. Sebelumnya Mubyarto mengajak seluruh pengungsi korban gempa bumi di Kabupaten Garut berupaya hidup mandiri dengan memanfaatkan potensi di daerahnya masing-masing. Menurut dia, sangat banyak potensi yang bisa dimanfaatkan dan dikembangkan untuk meningkatkan perekonomian keluarga dan masyarakat seperti berternak belut dan kelinci, menanam sayuran pada lahan sempit dan air sedikit namun hasilnya maksimal. Ia juga menyosialisasikan teknik kontruksi rumah antigempa, serta upaya ketahanan pangan pascabencana gempa,

dengan sistem pupuk organik dan ramah lingkungan. “Sehingga tak hanya menunggu dan menunggu serta mengharapkan datangnya bantuan, karena jika hanya mengandalkan hal itu justru bisa menimbulkan kekecewaan berkepanjangan,” katanya. Sementara itu, Camat Pameungpeuk Jujun Juhana mengatakan, meski seluruh korban gempa di wilayahnya memperbaiki kerusakan rumah mereka, banyak di antara mereka mengeluh soal bantuan kegiatan rekonstruksi yang lama. Lokasi di tenda-tenda pengungsian korban gempa di Pameungpeuk dan Cisompet saat musim hujan ini sangat becek dan banyak pengungsi yang tinggal di tempat lain. (ant)

Perubahan Iklim Picu Klimigrasi Bogor (Bali Post) Pakar klimatologi dari Institut Pertanian Bogor (IPB) Prof. Dr. Yonny Koesmaryono, M.S. mengatakan perubahan iklim akan memicu klimigrasi yakni perpindahan penduduk karena faktor iklim atau akibat tekanan lingkungan secara besar-besaran. Dia memprediksi fenomena klimigrasi dalam beberapa tahun ke depan akan banyak ditemukan seiring dengan terjadinya pemanasan global yang melanda dunia. “Fenomena klimigrasi terjadi akibat variabilitas perubahan iklim global,” kata Yonny yang pada Sabtu (10/10) dikukuhkan sebagai guru besar tetap Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) IPB dengan

orasi ilmiah berjudul “Optimalisasi Pengelolaan Potensi Iklim untuk Mendukung Kemandirian Pangan dalam Menghadapi Variabilitas dan Perubahan Iklim Global”. Ia mengatakan perubahan iklim berdampak pada kehidupan sosial bahkan politik baik secara lokal, regional maupun global dalam bentuk perpindahan penduduk dari daerah rural ke daerah urban atau dari daerah rural yang kurang subur ke daerah rural yang lebih subur. “Bila produktivitas lahan telah menurun akan menimbulkan tekanan bagi manusia untuk melakukan migrasi ke daerah lain,” papar Prof. Yonny yang juga Wakil Rektor I IPB Bidang Akademik dan Kema-

hasiswaan itu. Menurutnya, kualitas lahan akan makin merosot akibat eksploitasi sumber daya alam yang tidak terkendali. Hal tersebut, katanya, diperparah oleh dampak variabilitas iklim global yang sulit diprediksi serta peningkatan suhu atmosfer sehingga berpotensi menciptakan ketidakstabilan sosial dan lingkungan bahkan perdamaian kawasan yang dramatik karena perebutan sumber daya alam terutama air sebagai sumber kehidupan. ''Berbagai bencana banjir dan kekeringan akan menimbulkan kerawanan pangan sehingga memicu perpindahan penduduk dan pengungsian dalam skala besar,'' katanya. (ant)


IKLAN MINI

14

Senin Pon, 12 Oktober 2009

IKLAN MINI - IKLAN PELUANG EMAS

Sarana promosi, mempertahankan, memperluas pasar serta meningkatkan citra perusahaan, Paling efektif, mini biaya, maksimal hasilnya z Tarif iklan Mini/Baris

: Rp 30.000,- per baris (30 character), minimum 2 baris, maksimum 10 baris (bayar dimuka)+Rp 50.000,- disiarkan Global FM 96,5 (3 x Siar) atau tambah Rp 5.000,- untuk disiarkan 2 kali di Radio SWIB 106,8 FM Amlapura z Iklan Peluang Emas : Rp 650.000,- maksimum ukuran 1 kolom X 3 cm, 10 kali muat/bulan (bayar dimuka) tidak termasuk iklan lowongan/dijual/dikontrakkan rumah, tanah, ruko, mobil, dll. Tarif khusus 61 tahun Bali Post. Iklan mendesak untuk dimuat besok, diterima sampai pukul : 15.00 Wita z Materi iklan diserahkan berupa file dalam bentuk CD/Flashdisk dengan format: Coreldraw atau Photoshop

Informasi pasang iklan Telepon

z z z z

zMenerima Pembayaran dengan

VISA

Jakarta Mataram Denpasar Surabaya

: : : :

(021) 5357602 - Fax : (021) 5357605 (0370) 639543 (0361) 225764 (hunting) e-mail:iklan@balipost.co.id (031) 5633456

KARIER AD BALI POST Dcr Sekretaris max 27 thn bs Operasikan Microsoft Office, Adobe Photoshop, kirim CV to Biarritz Handicraft Centre Sunset Road Seminyak No.9 999-441147

Sushi Cook & Cheffor Japanese Rest Salary 450-1000 Euro 3 yrs contract inter by user on Oct’09 CV to PT.BDM 426835 info@balidutamandiri.com 999-443547

Spa&Spv male/female,work in Macau USD 700/mth,free housing, meals,transport.CV to PT.BDM 426835 info@balidutamandiri.com 999-443545

“Dicari Spa Therapis,Cleaning Service Wanita,Max 30th Hub.767632 141-442617

!!!Berminat ke Kapal Pesiar? Bergabunglah bersama Balindo Paradiso. Satu2nya sekolah dgn PPTKIS BPC yg dberi kuasa penuh owner MSC. Dbuka D1 Cruise Line Jrusan” Dining Room&Cabinsteward”untkpersiapan 3 kapal baru(Magnifica,Meraviglia, Favolosa 2550 Passengers): Hub.Oka:info@balindoparadiso.co.id Jl.Kerthapura VIII/21 Ph.485823 999-444102

!!Dicari Admintrasi Wnt &Sopir Hub. Imam Bonjol 519 Dps Telp.483233 141-444429

!!Dicari segera Staff Admin Pria/ Wanita, min D1 Perhotelan berpengalaman, berpenampilan menarik Lam: elita@baliparadisecrews.com/Jl. P.Ayu XIII/3 Dps Tlp.238513 999-444101

Cr krywti adm D3,S1 di kuta, sales, niat+ju2r, pnglmn H.760100

!!Dicri Karyawati tamatan SLTA/ Sedrajat, SIM C, Hub.Mekar Abadi Bangunan, Jl.By Pass Jimbaran 777

Cr pjht blnn kaos sistem rolling pjht borongan, QS u.garment, 415233

141-443798

Cr Tng Admin wnt single bs komputer bw spd mtr min.SMU.Lam ke Tk. Batanghari 47 Dps.Jam 08-11 wita

“Dcr Accounting,min D3,pglm min 2thn, bs MYOB, B.Inggris, hard working,Lam email ke accounting@avb-bali.com” 004-441734

“Kapal Pesiar” Oceania Cruises and Regent Seven Seas Cruises. Hiring for the positions: Cook & Assistant Cook.Please submit your updated resume to PT.Ratu Oceania Raya Bali, Jl.Beringin No.56,Br. Pegending, Dalung. Ph&Fax: 0361-439843, email: bali@ratuoceaniaraya.com

999-443467

004-443331

Dbthkn sgr Tng Admin bs Exel & Comp Lam bw sendiri utama Comp Rimo Lt2 A9 999-444056

Dcr 2 Program mers, Php, Mysql/ Aspflash, Javascript 081338770842 135-444362

Dcr adm&Acc min SMA/SMEA,bs cmptr, singgle,wanita Lam.Ke Bali Jaya Bukit, Jln.Uluwatu Jimbaran 704844

999-442881

999-443309

Admin wnt max 21th, menguasai MS.Office & Bhs Ingg, Hub.7448740

Dcr astn manajer c.service,pnjahit, tk sequin,quality control u/ garment, brpng, Gn.Salak 41.T.2088551

999-443278

Aruna Tour Center bth staf counter bs Bhs Inggris CV Jl.Pantai 46 Kuta 154-444029

Bakery:Adm wanita & Kitchen Pria, baru lulus SMU/K Hub.0811392452 999-444376

Balipetshop bth SPG/Kasir pglmn, SMA wnt,single,24th syg hewan Lam BaliPetshop, Jl.Setiabudi 23A Dps 999-444331

Bth Sgr Teknisi Listrik Hub. Mc.Donald’s Telp.257622 / 257888 999-444073

999-443240

Dcr dokter Umum,Reception, prwt untuk clinic.Send CV ke rahayuclinic@yahoo.com

Dcr Marktng u/ditmptkn di Gianyar Per-Nas gaji UMR+bonus,dll Jl.Erlangga 102X-Gianyar (03619290693) 999-444287

Dcr massage spa berpengalaman/ belum, wanita,komisi sbln 1-5jt-2,5jt Jl.Legian H:08157080884

Dcr SPG dan Kasir Hub.Aneka Murah Mini Market Jl.P.Batanta No.28 004-444406

Dcr staf Admin wnt single, pglmn, bs comp pembukuan jujur,Kirim CV ke Jl.D.Bratan IX/2 Taman Griya Jimbaran atau email: info@daundekor.com

145-443489

154-444017

Dcr nanny u expat, berpengalaman dgn anak kecil, bs inggris, berenang, naik mtr.pny sifat baik & bs mjg privasi gaji bgs,dpt mkn & kos.Kerja senin-sbt jam 8pgjam 7ml,mgg lbr.krm appl&ref ke sarahandrea@hotmail.com

Dcr Staf Admin, SPG, Sales Konter, Karyw/ti, Pramuniaga, T.7461813

999-444341

Dcr Pembantu RT wanita rajin jujur niat kerja Hub 7400555 999-444356

Dcr pembantu,bisa masak,sbln 7001,4jt.Jl.Legian Kuta kj jam 9Pg-5/ 5sr-12mlm 085857442238 145-443500

Dcr Pengawas Lap.min 3th, pglm. Fax CV ke 766290

101-444152

156-442803

Dcr karyawan bgn produksi.Jl. Tukad Badung No.107A.H.085271857555

Dcr PRT wanita, jujur separuh baya, Hub.0361-8012505

999-442699

005-444395

Dcr karyawan yang bisa kaca film mobil Hub:420588, 7803857

Dcr receptionist Bhs.Ing aktif & spa therapist Ph.7430078

999-444386

Dcr Supervisor-Marketing Property Hub: 0361-426400

Dicr Kary laki2 Lulusan STM Otomotif Lam dibw lgsg ke Jl. Raya Kuta 44 Dps

999-443350

999-444265

156-443720

Dibthkan 3 Org Staff Jl. Imam Bonjol 358C/448, T. 499157

Look for waitress bartenderss cook cashier ctc 08123856940

Segera:SPG untuk counter wine di Mthri Square Hub.08113853196

999-442720

New Hotel Rest in Kuta hiring Restaurant Manager Bar Manager & Bartender/es MC/Entertainment/DJ, Captain,Waiter/es,good English, pleasant,Hotel graduation/Diploma, max 25 years old send CV with Photographto P.O Box 1062 TubanBali 80361

Yayasan Role Sawangan mbth Spa trainer u/Spa terapis gji 1,5 s/d 2jt horticulturist lulusan D1-S1 Pertanian sdrj Gj s/d 3jt mrkt promosi wnt usia 20-30 Inggris aktif, penampilan menarik,pandai, berprestasi Gjs/d 2,5jt & guru wnt Balinese Gj s/d 2,5jt. Email info@rolefoundation.org T.8078805

154-443483

999-443289

CrGuruMat,Fis,Kimia,Inggris,Comptr, Lukis, tari T.8876101, 8744496

Dcr Krywati Garment Jl.Mertanadi selatan LP Hub: 081236473740

Dicari karyawan u/koperasi kirim lamaran ke Jl.A.Yani No.77A Dps

SERVICE

BIRO JASA

SERVICE

KURSUS

999-444317

Yamaha Bisma dcr 1) Supir Sim BI2) Sales Counter SI Ek 3) Asst GM SI ek. Hub. T.Umar 142 Dps

999-443903

999-443378

145-443450

999-444316

Villa di Gianyar cari 1 staff Engineering, Pria single,mngerti mesin kolam,listrik,dll,mau tinggal di Villa (Staff house).Krm CV lamaran ke:Apotik Dwi Shanti, Jln Tukad Yeh Aya 107, Renon Dps

Sekolah International membutuhkan Administrasi/Acc Staff,Finance/ Kasir,Receptionist,Tehnisi/IT,Guru Musik (Gitar, Drum) krm CV+Foto ke balischool@hotmail.com

Dicari Cook Pastry & Cook Hub.Mega 0817135972

999-444396

999-444280

Villa di Gianyar cari 1 staff Cook, Pria single,bs bhs Inggris,pnglman di rest chinese food,mau tinggal di Villa (staff house).Krm CV lamaran ke:Apotik Dwi Shanti, Jln Tukad Yeh Aya 107,Renon Dps

145-443481

Dcr sopir pribadi yg berpengalaman dgn mobil matik mewah gaji 700Rb++ Hub:081338370339

999-444031

999-444325

Urgently required PT.APA/Fedex is looking for a highly motivated individual for Ops, CS,Sls Support. Qualification: Male,Female min D1,English proficiency driving licence A for Ops, and comp literacy.Pls send CV to: Jl.By Pass I.Gst Ngr Rai 72 Kedonganan (80361)

Looking for waiter/s & Cashier, can speak English, exp 1 year, Please call 735171, 736036

Dcr Krywan/ti bs Bhs.Jepang (fasih) & Dcr krywati,single,untuk Gallery Hub.08123660637

141-443809

999-443953

Staf u/toko DVD/Butik di Sanur, Ns2, Kuta syarat, Bhs Inggris, Gj900rb+ bns, 766447

999-443927

999-444128

Dcr Lulusan Multimedia bisa Flash Hub 732364 astinpro@yahoo.com

132-443718

Karyawati Laundry Langsung kerja Hub.081353100051

999-443342

Cr Pembantu RT Gj600 bersih, Jl. Imam Bonjol 214 Gg.Nyuh Sawit No.4

999-444300

999-444268

Sales, Min D3, pglmn min 1thn mmlki pngthuan dasar ttg komp/ internet,adaptif & komunikatif. Lmrn Krm:hrd@cyberakses.net.id Sales-Service English must be well spoken with good comprenension. Fabric-Fashion 731164 in terview. Must be Deligent Honest, polite

156-444007

!KaryawatiminSLTA/D15or,Makmur Abadi Bgn, T.Umar Brt 888 Dps

141-436372

999-444286

Dcr sgr:penjahit,tukang patrun, dan tukang sablon.Hub:736553

999-444306

999-442809

PT.Yakult Indonesia Persada mmbthkn Asisten Sales Staf, pria, max.28th,min.SMU,SIM C utk wil.Singaraja.Lamaran dibawa lngsung ke Jl.Sekar Tunjung III/24, Gatsu Timur, Dps Tlp.0361-463399 Paling lambat tgl 20-10-09

Dicr Cook Helper laki2 utk Rest . Jpg scptnya. hub.03612771052

999-443302

Dibthkan cook helper wnt pnglm Hub:Tubes Rest.Jl.Poppies2 (dpn Taman Sari) Ph:0361-753510

004-443952

Dicari Spa Therapist&Kasir Wanita, Max 30th,Bs Berbahasa Jpg Lancar Hub.767632 Dari Jam 10pg-10 Mlm

Dcr tng Cuci mbl & karyawati staf Sarana Auto Graha Jl.Hayam Wuruk 64A, 232670

Dcr karyawati bgn admin.Jl.Tukad Badung No.107A.H.085271857555

999-444384

154-443534

PRT wnt tggl dlm gj+bns krj gmpng u.pribadi. 7948127.cepat

999-444000

999-442697

999-444323

999-444401

999-443966

Dcr: Opr.Koordinator,laki2 max 27th, English,Comp, fresh graduate welcome.H:0361-84466020818356033

New Luxury Villas in Balangan need Operational Manager strong in finance, villa knowledge of HK/FO is a must, min 2 years exp for managing / supervising. Send CV + picture to: hrd@baliproperty.com

Dicari Pgw Wnt-Slon-Resto Tlp. 286197-227780

Dicari SPG & SPB (GP800+Com+ bonus), Spv (1-1,5Jt+Com+bonus), Bw CV lsg Interview ke Jl. Wahidin No 26, u/p Yenny 081999494029

999-443957

Btq in Smnyak look for SPG,good in English,perfomance & selling. Send CV to Jl.Ry.Smnyak No.44. Ph. 734228 or Jl.Ry.Canggu 176 Krbkn

999-441630

999-444315

DicariPembanturumahtanggawanita tinggal dalam Hub.081337306040

Dcr tkg msk mknan khas Bali+ ikan Bkr Jimbaran utk krj di Kalimantan Hub.0361-730976

Dibutuhkan Secretaris Min.D3 danQS berpengalaman Good Inggris Write/Speaking Hub.769337/email info@tapakdisain.com

Dcr Sopir srbtn tdr dlm gj.min 800rb Jl.Ry Pptan No.76 Peace Studio

Dicari Marketing Pria/Wanita usia max 25th Lamaran Tristar’s Comp Rimo Lt.1 No 32 Phone 8514943

999-444283

999-444275

Dicari Karyawati untuk Toko silver Kirim lamaran ke:Aneka Variasi, Jl.Sunset Road 8A,Kuta-Bali Telp.0361- 766703/081338287538 999-444011

RUPA-RUPA

999-443965

999-444351

Show Room Retail Manager, Spa Technician,Head Maid and Gardener. All position must have experience. Call 0361-735865, 8557155 999-443949

101-444153

JEMBRANA

Taman Sari Royal Hertage Spa need female Receptionist, 771720

Urgent! Waiter, Male ,Experienced, English is a must.Please send CV To:Bubba Gump Restaurant, Jl. Kartika Plaza 8X, Kuta Center F1-2.

Dcr peg.toko+adm+pria yg siap kerja rajin, jjr training 600-800rb tlp/SMS, 081 999 160 888

101-443598

999-443169

102-444405

005-441904

ELEKTRONIK

SALON

HANDPHONE

T H A S M I Salon & Body Treatment Suntik vit. C Rebonding Facial Oxident Tradisional Spa Sensasi Goyang Lidah Sensasi Ayam Jago Sensasi Mandi Kucing Sensasi Putri Malu Totok Aura Totok Penis Totok Pantat Massage + Totok Penis

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

75.000 90.000 50.000 85.000 130.000 110.000 140.000 150.000 30.000 40.000 40.000 65.000

Dijamin Murah & Puas Hub. Jl. Kartini No. 136 Denpasar Telp. 0361 (236320)

C.439243-sln

Belajar dari NOL sampai BISA..!

Creambath Avocado / Ear Candle therapy Only Rp.20.000,- tgl. 4 s.d 13 Oct 2009

OBRAL ELECTRONIC REJECT

INTERNET Marketing Plus Teknisi Komputer Plus Photoshop Complete COREL Draw WEB Design 5 in 1 Office Application MYOB Accounting AutoCAD 2D&3D ArchiCAD 3D Max Interior Video Editing Internet (email,YM,fb,blog)

Creambath Tradisional Facial by Biokos Makarizo Texture Experience Hair Masker by MPC Hair Spa by Loreal Ear Candle Therapy Perawatan Vagina by Bidan Todays Body Spa 2 Jam Chocolate Sensational Spa Natural Body Bleaching Jolen Body Bleaching

Kulkas Sj F 70 PESL Kulkas Sj F 75 PVSL Kulkas Sj P 561 NLVSL Kulkas Sj P 751 NLVBE Home Teather HT DA2120 Air Purifier KC C150E DVD Bluray BD HP 20 A

Kursus KOMPUTER BerGARANSI 12 bulan

DIJUAL MOTOR

1 Kelas = 6 org 100% Praktek 20 jam diJAMIN PASTI BISA..! Rp. 1.500.000 Rp. 450.000 Rp. 600.000 Rp. 500.000 Rp. 600.000 Rp. 450.000 Rp. 450.000 Rp. 600.000 Rp. 600.000 Rp. 600.000 Rp. 600.000 Rp. 350.000

Dapatkan Disc. 200rb atau GRATIS 1 Paket

UCC

CENTRAL JAYA SERVICE

AC

Jl. Jaya Giri III / 22. Renon Dps. Telp. (0361) 223016

229135 - 8607588

KULKAS FREEZER CHEELER M.CUCI

SHARP BERGARANSI

SALON

Rp. 8.500.000 Rp. 8.500.000 Rp. 5.800.000 Rp. 6.000.000 Rp. 2.900.000 Rp. 3.900.000 Rp. 2.300.000

Telp. 0361-240326, 7432564 Jl. Sesetan 15 UD. JAVA RAYA Cash & Kredit - Barang Terbatas

C.440538-sln

C.437375-krs

KURSUS

kerja ditempat

Rp. 30.000,Rp. 35.000,Rp. 40.000,Rp. 45.000,Rp. 50.000,Rp. 50.000,Rp. 60.000,Rp. 65.000,Rp. 100.000,Rp. 100.000,Rp. 200.000,-

BENGKEL LAS

C.442837-elk-2

ALUMINIUM

BANDINGKAN MATERI DAN WAKTUNYA

KURSUS KOMPUTER MURAH & BERKUALITAS l WEB DESIGN STANDARD/PROF l DESIGN GRAFIS STANDARD/PROF l TEKNISI & NERWORKING l PHP & My SQL l VISUAL BASIC l BLOG l MS OFFICE + INTERNET l AUTO CAD l VIDEO EDITING l MYOB l SEO l Dll

Bergaransi

7403218 C 222332

MENJUAL murah : WEB DESIGN, DOMAIN, HOSTING NOTEBOOK, CPU, MONITOR, MODEM, ACCECORIES KLIK www.arpatechnology.com (hotline 7421797)

DIJUAL MOBIL

CHAMBER TRAINING CENTER Komp. SUDIRMAN AGUNG B.7, T elp. 246228

C.440690-krs

BENGKEL LAS

KURSUS RUPA-RUPA SERVICE

TRANSFER VCD & DVD Kaset BETA, VHS, Handycam,

BIRO JASA

Mini DV, Foto2 ke VCD & DVD Kaset Berjamur dapat diCUCI

SULASTRI-BIROJASA Jl. Sedap Malam, Gg V/2 Denpasar

Video Shooting & Photo

( 0361-228133-08124651138-0361-8005620 Melayani : NPWP, SIUP, TDP, SSP, API, (PAJAK) MERK DAGANG, SITU, / HO, UKL / UPL, IMB,PASPOR, KIR,SIM, SAMSAT KREDIT BANK, IJIN APOTIK

AC

Terima

KURSUS

Jln. Tukad Yeh Aya No.30 Telp. (0361) 263560 Hp. 081 239 488 21 Denpasar

BENGKEL LAS

PRINT

C.440701-brj

SERVICE AC Kulkas Dispenser Freezer Water Heater CEPAT & TEKNIK BERGARANSI

OKA

TAILOR

AC

Roll Up Banner Textile & Tailor

TELP. 7404827

Profesional Tailor dgn kwalitas terbaik

C.437339-srv

dan harga bersaing

BENGKEL LAS

Tersedia bermacam bahan import & lokal dgn motif terbaru untuk Jas,Safari, celana,kemeja, baju adat Bali, dll

Prima Moda Super Sale

Discount20s/d70% S/d 30 Mei 2009

Address : Jl Teuku Umar no.133 Denpasar C.433580-brj

KURSUS

Telp/Fax : ( 0361 ) 236735, 8422504 / 8422505 C.442295-pkn

SERVICE PANGGILAN LAYANAN TERCEPAT

( 242544 - 7447796

AC

PELUANG BISNIS

Bergaransi Penuh

- AC & KULKAS - FREEZER - MESIN CUCI - POMPA AIR utamakan kwalitas

Cleaning, Bongkar-Pasang AC Isi Freon DIVA TEKNIK

Jl. Teuku Umar/Halmahera 46

C.440528-srv

PAKETUNINGAN

&K UNGAN

GAL

Ready Stock - Grand Vitara - Baleno - SX 4 - Swift - APV

SPD MOTOR H SUZUKI SMAS atau

DISC. 7,5 JT

PICK UP

Jl. Veteran No. 85 Denpasar,

265059, 8686093, 9182312, 8683357 C.439979-mbl

Nusa Bali Service

POMPA AIR K. GAS KULKAS W. HEATER DISPENSER

MESIN CUCI Hub. 7868305 Panggilan

PERCETAKAN


IKLAN MINI

Senin Pon, 12 Oktober 2009

15

MOBIL-MOTOR AD BALI POST Honda City’97 Akhir,Injection, Mer Met, asDK Jl.Setia Budi 65 Dps

Timor96 SOHC,biru non Taxi org ttl 38,5jtng,8739090 tdk kecewa100%

SX-4 Over th’2007 Manual Merah 182jt Nego Hub.081999026489 BUC

141-444455

999-444358

141-444464

!Arisan Xenia’08 lsg dpt,66jt+1,3jtx 36bl, bs Jazz,ApV,dll,TT/cash disc 10%, 3118623, 7872333, 8709989

Carry 1.0 PU’91 Asli DK Biru siap pakai, Jl. Akasia V. 12B

Vitara JX’07 manual slvr, 99,9% ttl spt br,081337647777 bsBantu krd

999-444373

999-444400

999-444333

Cary I.Jaya’85 htm mls+Frz’94 B31 istw kmplit s.pakai, 081337555528

KrmnGX’04 Biru Tua Met Brg Bgs Jl.Buana Raya Gg.Mega Buana 12 T.414640

CRV 2.4’05 Altis G’05 L.Cruiser VXR A/T’97 Escudo XL7 A/T’03 APV Arena GX’08 Livina X Gear’08 Swift GT2’08+A/T’07+GL’06/07 Getz A/T ’04 Carnival A/T’01/02 Visto A/T’02 Jimny GX’05 ELF’07+Box NKR’08 Ptr.PU’07,Batanghari 35 T.256795

999-444327

Escudo Nomade ‘2000 Hijau Asli Bali, Audio DVD, 081353315972 004-444328

Futura PU Semi Box Aluminium 01 AsDK biru ujung Gatsu Tmr 2762975

141-444456

X Over 07 AT Asli DK Istw Hub. 08123847124

KIA MOTORS The Power to Surprise TM

1 Lt : 44,82 Km*

DP 13 Jt-an Bonus : Kaca Film Llumar Oem Series

ji irit dengan customer pengguna picanto DpsCandidasa - Karangasem Stock terbatas

isi

ji Em

s O2 E LiRngkungan

Lulu

ah

Ram

999-444321

DP. 43 Jt-an

Mits Kuda SE Diesel’00 Biru Silver Ban samsat br, 7932604

141-444419

999-444320

Dijual Honda Jazz Asli Bali th’2005 Sangat Bagus Hub.8527375

Grand Vitara JX’2007 Yang Nawar 208jt Harap Kembali Hub.9254244

141-444468

141-444463

Genio’92+LX’89 silver asBali orsistw, P.Misol XII/15 Brt Simp 6

Jimny Th'88 Jumbo Hitam Asli Bali Istimewa 08164709519

102-444380

119-444458

H.Accord’00 mulus,Samsat baru DK Asli H.115Jt Nego T.488356

Jimny Thn 91 wrn Hitam 31,5jt (Nego) 081353038102

999-444303

999-443916

Jazz IDSi’04 slv DK istmw bs Krd UM25jt, Tukad Barito 17 X Panjer

Jimny’86 modiv siap pakai, 08124682927H.27,5NegoTegaljaya

141-444446

004-444378

Jazz Manual’2005 silver istimewa samsat baru Hub 8500711.

Karimun GX’03 merah prbd Istw 75jt Jl.T.Umar Barat 081805671444

141-444436

999-444381

Jazz’05 IDSI A/T hitam asDK, TgI, F.Var T.7952651 bs TT/Krd

Karimun GX’05 asBali,Gres(DP18j)* H.Top& CJ7,Istmw,Buluh Indah 128C

128-444410

141-444461

Jazz’05 IDSI, Hitam AT, Istimewa Hub.0361-9190572

Karimun GX’05 slvr asBali Tg1 kaca film solar Gard H.085237566667

999-444279

141-444428

New City 2004 Tgn 1 DK 132Jt Gold Nego Super Istimw 08123924565

Karimun Htm’06 mulus bekas cewek istw pribadi, 081353291912, BUC

**Sadha Mobil Gatsu Tengah 284** *NewLand Cruiser VXLTD’00 asDK *Benz NE230’98 J.Klt VR19 LowKM *OdysseyAbsolute’06ATPMTVasDK

999-444368

101-444290

141-444422

New Jazz RS’08 Matic,silverstone, asli DK.Jrg pake.P.Moyo 94.bsKrdt

Karimun’01 gold ors, terima smst br, Mertasari 107 Suwung Kangin

All New Vios G’08 silver DK Pajak baru KM6rb spt baru 8578787 Cpt

141-444445

999-444347

141-444424

Prestige’88 Smst Br 29,5jt F.Var LX’89 F.Var 39,5jt Istw T.7402660

Karimun’02 Gold(75,5Jt)Sprt baru Wonder’87 Biru 4pt(28,5Jt)7845200

Avanza G VVTi’07 Htm Jl.Tukad Barito 17 X Panjer bs Krd Cpt

KIA TRAVELLO Nyaman, Handal, Harga Ekonomis

119-444294

T120SS’01 P.Joyo ors spr istw BR 43,5jt Jl.P.Saelus II Kamboja 7 102-444407

Truk Colt Diesel dbl 120PS 94 kond baik 85jt nego Hb. 08155791282

Morning Service 08.00 10.00 ita setiap hari ker a apatkan discount asa service 0 Spare Part 10

DP. 56 Jt-an Mesin 700 cc Slaiding door suspensi coil spring Ac P . Steering P . indo aman nyaman kabin luas

999-444312

Panter Hi-Sporty’97 abu2 smst+ban baru2!! 75jt Hub 8015573 999-444330

Panther Jeep’93 asli DK 41jt bs oper krd,Gatsu tengah 081338979561 999-444313

PantherSporty’97birumetistwDarmasaba 62X depan SPBU, 7922249 128-444408

Ptr LS01 silv AsDK,istw/Higrade95 asDK/ G.Extra96 asDK cpt,7848894 999-444383

Cocok utk pariwisata & keluarga

PT. MOBIL NASIONAL INTIM Jl. Gatsu Barat No. 500 Dps Ph. 0361-429990 8053131 (24 Jam) C.438830-mbl-1

Avanza G’08 Htm+Jass iDSi’05 M/T Yaris E’08 HTm+Swift ST’08 M.Met APV Arena’09 SGX Merah Met Istmw Jln.Cargo 42D T.8636363 TT/Kredit 999-444278

Avanza G’08 Silver, Istw H.Antasura 33B. 7411661 BUC 999-444404

141-444454

999-444282

141-444444

Timor’00 DOHC VR pribadi abumet orct istw krd,UM 15jt,9289159BUC

Karimun’02(76)&Avanza G’07 (133) Slv&Kj.PU’03htmoffroad,7986220Krd

Avanza G’04 silver Utara SD 4 Sading Sempidi T.7940281

102-444394

102-444387

141-444441

Timor’99 AC/VR/TR,mulus istimewa 36jt Ng, asli DK, prbd, 8796535 cpt

Swift GL’07 MT hitam met mls,orisinil istw.H.145jt.T.248247 bsKrd

Avanza G’07 Arena X’08 Aerio’05 MT Gold Fvar AsDK, Veteran 87

*AvanzG’04+05+VVTI’06+07+08asDK *N.Jazz IDSI pmk07+VTec’05slvstn *YarisE pmk08+07slvstn+SXOver’07 *Arena 09 brgndy+Terios TX’07htm *KrmnGX’04+05beige+PUGrnmax’08 Victory Gatsu Barat 495 T.3098585

999-444412

141-444442

999-444288

141-444430

*Matahari Auto Gallery T.464168* *NewToyota Vellfire 2.4L hitam* *Tyt.Harrier2.4L th’05 AsDK,mls* *BMW 520i’2004 Model baru istmw* *Tyt.IST 1.5’04 asDK,J.Klt,istmw* 141-444421

Avanza G’09 hitam asli Bali pribadi 0361-7401151 146jt nego 154-444388

AvanzaG’06+Avanza G VVTi’08 Slv ArenaGX’08+Innova G ’06+Jazz’07 KarimunGX’05+K.Estilo’07+CRV’01 TarunaCX Efi’2002+Xenia Li’2006 Jl.P.Kawe 40 Hub.8629353 TT/Krdit 141-444427

Crl Twincam’90/91 biru, velg 16 mulus, P.Sula 14, T.08123926445 102-444385

DijualGreatCorolaSEGth’1993Hitam Met VR16 Audio/CD T.7880193 141-444467

Inova V’08 AT Capten seat,Panorama Jimbaran B16/081999741333 154-444021

Kijang LGX’00 1.8 Silver VR.16 P.Misol XII/15 Brt Simp 6 T.Umar 102-444382

Kijang Super Astra Shot 5spd Asli DK Istimewa H.58Jt Nego,7822773 999-444296

Kijang Super th 89 Jln Jaya Giri 6 No.21 HP.08123985592 999-444393

Kj.LGX’04 1.8 Silvr AsBali VR17, Jok klt baru fvar Istw, 08123953664 999-444304

Kjg Astra’93 shot,5spd abu pajak baru AC doble, 7404675 999-444345

Kjg G’94 abumet 5spd shot VR,Jl. Pendidikan IA/16 Sdkary, 8054305

Kjg’96 AC Tape Dasbod sedan Pwr strng Smst ban br 49,5, 9103867

Volvo’96 Matic 2,3 Low Kil DVD, Audio Good Cond T.081999574657

119-444453

145-441027

999-444357

Mobil One Gatsu Brt468 T.8617778 Avanza G VVTi’07+06 silver istmw Avanza E VVTi’07+Inova G’05 silv Karimun GX’05+Kar.Estilo’07 silv Jazz’05 biru+hitam+CRV’03 silver Swift ST’08 Mrh+Slv+Terios’07Slv APV Arena GX’08 Burgndy+06 coklt

Visto’01,Swif’06,CSX’00,LX’89 sltn Lap Buyung, 9176418 TT/Krd

Taft’89+Jimny’94,Visto’01+Panter’94 + Rover’88+Colt TS’92 T.8041981

141-444420

New Corolla1,8cc’99 silv 89jt.asDK tgn1.j.klt, Audio CD.08123952004. 141-444448

Rover’92 hijo shot+Zebra stn’93 Mertasari 107 Suwung Kangin crd 999-444346

Toyota Harrier LTD,Th’2000 Kondisi 97,9% Bnar2 SuperBagus,7879151 141-444440

Tyt Yaris S A/T’2006 Wrn Silver-Asli Bali-Mulus T.2785580 Gianyar 141-444462

Yaris E Lmt’09 MT Silv AsDK TgnIV18 Gn.Agung Lk Pdg-Udayana Gg2/2 999-444335

Yaris E’07+Jazz Vtec sporty’07+ Karimun’05 +06+ Taruna CSX’04+ CX 03+Avanza G VVTi’07+08+Xenia LiFam’05+CRV’02AT-BuluhIndah124 999-444375

Yaris E’08 (Pmki) DK hitam Ass All Risk trwt 0818-05613699 Ng 159jt 999-444416

Mazda Interply’93 Biru met Jl.Toya Ning 21 Kedonganan 101-444289

Mercy N Eyes E260 Elg’01 Htm VR20 Cystal Lamp Low KM asDK, 7482055 141-444423

999-444344

141-444450

Dijual: Nissan Patrol Th 2000 Jl. Buluh Indah 37 Dps

Taruna FL EFI’2003 istimewa Tlp.7923289 Depan RS Kapal

999-443451

141-444449

Willys’44 clasic, bagus, P.Blitung 33 Pedungan 7942935

Taruna Limited’99 Istw Jln Batuyang Batubulan Hub.8608609

141-444471

999-444314

“Galungan Sale” Xenia Dp.11jt Luxio 8jt,PU 5jt,Terios 20jt,7407425

Terios,Xenia VVTi DP 10% Ready Stock, bns Gps, bs TT, 7879991

999-443536

999-444361

“PU Gran Max angs 75rb,New Luxio Diskon 10Jt,Terios 20jt H:7441804

XeniaLi,XiDp10%Bunga0,2%Terios TX,TS,PU Ready stok 7456084

999-443542

999-444409

**5jt Uang Muka PU’09 Luxio 7jt**** Xenia 12jt Terios 20jt,7435717

Xenia Xi’06 hitam asli DK TgI Asuransi All Risk 7456084

141-444451

999-444413

Carade’83 AbuMet Komplit Jl.Pura DemakGg.MarlboroXIIIDps8715844

Zebra ZL’03 silver mulus, Tukad Buaji 4, 081236003923

141-444459

102-444392

CSX Hij Silv’00, 86,5jt, CSX’02 bir silv 96,5jt Jl slh satu 8582368

Chev Luv PU 4x4 bensin th’93 Arb 55jt Kediri Hp. 087861757073 BUC

999-444324

999-444329

Dijual Feroza’94 ful variasi Hub.8006457

Atoz’04 istw Jl.P.Tarakan 36 Toko Sinar Terang T.Umar.

999-444355

EspasPU’98Sangelangit2dpnKmpus Hindu Gatsu Tmr 081338715624 999-444319

Ferosa’95 biru 45,5jtNg mls T.7401139 Jl.Pengadangan 9 Bringkit 999-444365

Feroza G2’97 biru silver asDK, ors cat, Jl.Bedugul 41 Sidakarya 141-444443

Feroza SE’96 B31 orsnl,Audio H.Nangka Utr 288 T.7419749 krdt 141-444472

102-444379

Feroza95 2wrn body kaleng B31 gaul,Jl.Imam Bonjol 491 Rp.57jtNg

Kjg Rover’90 abu lkp pribadi AC dgn 36jt (Ng) 8610243 BUC

**NAG T.Umar 70 Tlp:237008 ***** New Model BMW Z4 Cabriolet ***** New Tyt RAV-4+Wish+Harrier’06*** Hummer H2 6.0L’05 istimewa ***** Porsche Cayanne-S’04+ Boxster’05 Nissan Murano 2.5L’08 hitam **** Mercy E200 Panoramic’04 ******** Jaguar S-Type 3.0L’00 Sun Roof

999-444377

999-444374

999-444360

Kjg G’95-LSX New’04-Avanza G’05 -Xenia Li’05-Elantra’97 Hub.7425374 999-444431

Kjg LGX’97 akhir biru asli cet samsat baru 2083898 Gianyar BU 120-444411

102-444402

Grand Max PU’09 Low Km super istw hub: 03618776999 cpt hari ini 141-444469

Taft GT 4x4 th’90 abu met ban 31 audio Hub.081903786937

HANDPHONE

INVESTASI

DIJUAL RUMAH

DICARI RUMAH

RUPA-RUPA

DIJUAL TANAH

DIJUAL TANAH

!Investasi Taxi 30Jt hasil bersih 900rb/bln, 7428798, 3118623

Wil:T.Umar,S.lah.lmbo.M.data LT. ± 1,5 are.H.300jt.TP.Hub.8823004

Dijual Lemari Es 1,5jt 1 set mesin Mie 15jt Hub:085737213999

!!!Tnh 4A-20A Seminyak cck u/villa BU, 081338555509

Tanah Raya Puputan, Rumah 2X Denpasar 087860910999

999-444016

999-444334

Djl Rmh T36/100 Taman Giri-Nusa Dua,Lok Strategis hrg terjangkau Kav terbts Hub.282747,7424653

999-443970

Dijual Blackberry Curve 8320 New Silver/Black 2,9Jt, 08179781789 999-444305

Kredit HP DP 0% proses cepat Hub Yossya Cell 0361-249388-7801689 999-444350

MESIN

DIJUAL RUMAH “Jual Rumah Murah Lantai 2 Gg. Trijata 10X Sesetan Hub.8722910 141-444465

!!! Cash/Krd 7462810 Jual Rmh br Minimalis di Gatsu 1lt dan 2lt 141-444439

!Rmh baru dg Krd mrh 0,3% Sdkarya &Dalung, bsTT, 7428798, 8057166 141-444435

Yamaha,motor tempel outboard 85 pk2 unit lkp+trotle 03617878811 999-443176

*BUC Muding Indah Regency Lt 2 3are LB200 Lt2 ful furnt lanscp scrity one gate bs TT dg mbl,7444008 999-444359

HEWAN Anjing Kucing anda sehat alami tersedia dog,cat food holistik natural tanpa bahan pengawet buatan Artemis Hub Bali Petshop T.428786

BU jlcptrmhmwh+furniF/jati.Monang Maning.0811395172/7453839 999-443227

Dibgn T36,45,70 di Kertadalem Gg. Kertajaya Hub.7404448 & 7822234

999-444372

999-444273

J Goldenret 2Bl Ankn.ch T pemacakan 08123991205 Waturenggong 2

Dijl rmh mimalis T36/72 Lok Jl.Wirasatya V C/K Hub.7924545, 7412888, 467888

999-444354

004-444070

PHOTO COPY Murah tnr Canon NP6650/6050 IR5000/6000 Rp 80.000/P.PMA Bedahulu XVII/7 Dps T.411185

SALON Dptkn pot harga Rp 10.000 u/ setiap reservasi massage by telp. 7807915, 7491239.Body Arum Spa 999-442793

DICARI GUDANG Dicari gudang 1000m2-1200m2, Cocok untuk gudang+garment. daerah Krobokan Barat/Canggu. Hub:08123809264

141-444426

141-444417

999-444364

Rmh Gatsu I Blk Apotik Anugrah MinimalisSS1Unit,7463145/7449374

141-444418

Massage Panggilan tenaga wanita muda,0361-2795675

004-444332

Rmh Minimalis type 135,Lt150M2 Cash/Crd Jl.Tukad Sungi VI. 8585674 999-444398

T.45+T.60+T.115 pool,strtgis,gzbo, AC,wh,shm,imb vila styl. 9194265 999-441628

Type 36,45/100F Gg Pudak, Penamparan Gatsu H: 0361-7930365 999-444370

DISEWAKAN RUMAH

Lkp+Tpt tidur view bgs lks Kediri Tbn, kost2an di ND Mrh,8726148 102-444391

DISEWAKAN RUKO Dikontrakkan ruko LT 3 . Jl.Diponegoro No.150 B1-6 (komplek ruko IDT Genteng biru) Dps.H.036223445/03627000800 999-442773

Over Rk 2 Lt 3th Jl. Raya Kuta per4an Sunset Rd Hub. 2786399

004-444074

C.440792-kom

KOMPUTER

Dana cpt u/ush/krdt mbl.B.0,7% bs 2M H.7871200/8449818 999-442834

Ps Instalasi Listrik,Telp,PABX & Ps baru & kerusakan H.7445099 999-444342

“Jual PSP-PS3 80GB-PS2-PS1XBOX360-StikPS3-Murah2T.7891168 141-444457

**Bangun Rumah Sederhana Start 1,8jt/M2 Hub. 2759947 999-443993

*1 Jam Uang Langsung ditrima Jmn BPKB spd Mtr/Mbl,7822159/264014 999-444339

3S Auto Clean terima salon mobil khusus panggilan.Hb.081558981819 999-444343

Bali Terminal Elektronic Murah CCTV +Rec+Part Electro Ph.8506580 999-442244

Dana Cepat!! Jaminkan sertifikat hub (0361) 9105656

999-444353

Massage Relax pria call Bagas 9136846 No SMS 999-443913

Mnylsaikan mslh hutang pil will santet plaris 087853440718 pri 033-444181

New Rjc Mon 15"=500,LCD 16=935, PS2=1.3,Kulkas 4pt=9,AC,240326 141-444432

Poles Mobil hasil berkwalitas Hrg bersaing panggilan H.3126548 999-444363

KURSUS

!Invest Tnh Sdkry 90jt/A,Seroja 80jt, Ray Yamuna 85jt,Gatsu 125jt, Penatih&Pemogan75,KampusUnud 50jt, 8057166, 7428798, 9639103

999-444276

20-50A view Bandara-Benoa dpn Htl Ocean Blue ,8602584,081337847006 BU Tnh 1H, Air Sanih,100m dr Pantai, pgr jln,11jt/A, 081338712444 999-444301

Dijual 1-1,5-2Are,Csh/Krd Gg Teratai IV Sading Hp.0817342802 999-442251

Djl Tnh, Kav Lok Gerih sisa 9 Kav hrg Tjk sgr H. 282747, 7424653

Krs Inggris,Computer,lukis dtg ke Rumah/Kntr T.8744496,8038422

Jl Tnh Ry By Pass Ngr Rai Psgran, Renon H.087860910999

999-444322

999-444367

!!!LpsMurah Hr ini Tnh u/Ush 5A(bs 2A) Sdkry150jt/A,8057166,7428798

Jl.Tnh 1are ling.Perum Jl.Gn. Guntur langsung pemilik T.3300160 102-444399

Jl.Tnh 2are Ry.Sstn Gg.Mali2 Ling Perum langsung pemilik,8820554

0

% LAPTOP

DP 8868844 (

Temp Ush/Prod/Gdg 4,5A-4400W+ KyJati5m3,KeboiwaUtr,081916188831

102-444180

999-444299

PELUANG BISNIS

PENDIDIKAN

!Punya Toko? Franchise AMS hasil 48jt/bln, 9639103, 7428798, 3118623

!Kuliah 1th Bisnis Properti/Developer bs ljt S1,7428798,9639103

999-444337

999-444336

GENSET

CATERING

Abeng Service Murah bergaransi, ready stock genset Jl.IB.Mantra(dpn pasar Biaung) 8077700, 8684409

Melayani Rantangan,Nasi kotak Kantor,Pabrik,dll, 9940779,7950908

999-438779

Bali Genset ready stock 08123624 8808 Or 081558013036 Eng

999-444302

DIJUAL VILLA Jual Villa unit terbatas lokasi Saba Gyr sgr dbgn, 085739044777

999-437891

Fantusi-Ready New Genset bs tukar tambah Jl.Gatsu Tmr 144,7427368, 8014309 Segera ada Paket Murah

120-444414

DISEWAKAN VILLA

DISEWAKAN KANTOR

Jual cepat Ruko LT 2,5A Jln. Kebo Iwa II No.15 Dps, 081916347808

Kantor murah dkt airport,fas lkp long/shot Ok,mulai 5jt/th 8071717

141-444425

999-444298

120-444415

999-442570

999-444281

999-444297

999-438780

4 Rooms Fully Furnish,AC,WH,Tlp, Grdn, Renon,H.081337380202 80jt/Th 999-444318

KOMPUTER

KOMPUTER

KOMPUTER

KOMPUTER

INTERIOR

KOMPUTER

FOTOCOPY

TIKET

TIKET

TIKET

C.441936-kom

KOMPUTER

264.000

8423316,

/ Bln

SMS

081338657558 C.439300-kom

KOMPUTER

KOMPUTER

C.440346-bbn

BAHAN BANGUNAN

TELEPHONE GENSET

Dapatkan Bonus : Meja + Printer Promo : DP 0% + Adm 0%

DISEWAKAN TEMPAT

Dibeli cartridge kosong canon HP=Lazerjet/toner,(0361) 7490882

DIJUAL RUKO

0361-

Notebook/Laptop = Rp 264.000 x 24

999-444338

COMPUTER

( 8867700

LI

Harga Special (u/bln Oktober)

PELUANG USAHA !Sewa Ush Air minum 800/bln profit dahsyat, 9639103, 7428798

T.Kvl Jln.Keboiwa Utara 2,5are Jln.6M Aspal H.9271987, 8713787

Hanya

Paket Computer = Rp 264.000 x 24

119-444295

Djl.Tnh Kav.Pecatu Labuan Said View Dream Land Cash/Krd, 417114/081339718096

Rp. 235.000 / Bln

si Garanun 3 tah aru B 100%

102-444389

Vario CW’08 Biru Hitam 12,5 Ng Hub.087878219445

PinjTunaitanpa/dgnjaminan(Sertifikat rmh/BPKB mobil) bisa juga KPR& Take Over,8646655-081353070008

102-444403

Komputer Pentium Dual Core

PROMO LAPTOP

999-444285

Tiger’07 silver low Km 18jt Ng BU hari ini, 08123610335

T.Kvl 1 are Jl.Kubu Gunung Tegal Jaya, Dalung Hub.9271987, 8713787

Garansi Resmi

KOMPUTER

999-444284

999-444311

Jl Supra 125X’2006 Silver Hitam Hub.8647060

999-443573

Rp.

KOMPUTER

999-443929

Tnh kav lok Jl.Patih Nambi Binoh Kodya Dps,strgs,Krd Hub.8527527

Honda Kirana’05 5,5jt Kymco Libero’08 8,5jt Nego 0361-3338333

/bln

DENGAN HARGA TERJANGKAU, KUAT DAN PRAKTIS PEMASANGANNYA

Jln. Mahendradata No. 234 Denpasar Barat

DIJUAL MOTOR BUSupraX’06(8,6)KharismaCakram ’03(5,9)Nego, pribadi 8026385

KTP

TELAH MENDAPATKAN HAK PATEN : ID 0 018 083 Hubungi : PT. DUITEMORO DW

H

141-444466

141-444470

Hanya

I KIN

7880193 Beli Hrg Tinggi

CUKUP PAKET KOMPUTER /bln

DAK LANTAI KERATON (KERAMIK KOMPOSIT BETON)

I BA

141-444460

DICARI MOTOR

141-444434

LAPTOP PROMO

RD ADI

*Dcr Mobil Sgl Merk,Anda Telp Kami Datang-Lngsng Tunai, 7409871 Ya

!!!Nyanyi River Side cck kav. Vila, Canggu 6A 081338977777

Dapatkan..!!!

0812 930 7950 (0361) 8450799 0818690663 0856 799 8855

999-443877

DICARI MOBIL

999-443184

“ KREDIT EXPRESS “

NSI RA GA UN BER TAH 5

999-442785

MobilSemuaJenis+Sopir+BBMmulai 35.000/jam T.286066/tanpa sopir

999-439396

135-444438

DIJUAL TANAH

031-443892

141-444433

!Kav 1,5&2A Jl.8M Buluh Indah &4A Jl.Gn Catur VI Gatsu Brt:7444670

A Anda bth mbl+spr H.saing APV, Kj,Elf,Pregio,Cmry,Alphard 237821

DiblTV,Comptr,L.Es,M.Cuci,AC,Laptop, LCD Proyktr,M.F.Copy 9174174

KOMPUTER

Tempat Buat Website

( 2785769,3188421 www.baliwebcommunity.com

BPKB Mtr Kost bs 7897631

156-443730

KOMPUTER

Jual Aksesoris Laptop MURAH !!

Tnh Kap 1&4a diBung Tomo X& Muding IndahX Gatsu Barat H:887.8881

Bng Ml 0,8 BPKB Mbl/Mtr 7914500

999-443492

Sudah termasuk biaya Online ( Hosting & Domain ) 1 Tahun

999-444277

999-444326

Rmh 1,8A 4Kt AC 3Km 1Ktp Lok stgst Fulyfurnished 0811392477 TP

154-444027

Harga Mulai Dari Rp.1jt-an

999-443237

Tnh 61,5 Are Ds Cilebuh Tabanan Cck u/Perum/Villa H:0818898574

999-444349

999-440354

Paket Website :

999-444270

!6A Bs Ambil 3A Jl.8M LC Muding Indah Blk Tiara Gatsu&3,3A Jl.12M Bajataki III Gatsu Brt:0811393859

LCD42,40,32 Hplg/N PS-P-3-1-2 HDCoptr H.Cam C-Dgt TV29,21 T. Compo H.Teatre P.Air L.Es 7827080

Dikont rmh 3 Kmtdr,RT,Grsi,Kbn, Jl.Sari Gading 12A-8025455

Djl rmh mmnalis T45/100 36/80 Jl.Gemitir Gg.Suli Biaung C/K H.7924545, 7412888, 467888

999-444340

Kredit tnpa Jmnn 15-100Jt T.Over Mobil & motor Hub: 3149520

999-444369

Dijual Rumah Burung Temukus Sgr Ls 550m2 2lt Hub.08124689888

999-442726

G.04

999-444098

Tnh 4 kapling 2,5are 65jt/are Puri Gading Jimbaran, 7974072

Kredit 1 Hr Cair Jmn BPKB 8077529

141-444452

Djl Rmh Jl.Raya Tukad Petanu. Jl.Bekisar No.24 Panjer Dps Sltn Tlp.0816571556,081311309968

Tersedia koran bekas untuk cargo, dll. Diantar 0361-2072333/9286819

999-444269

!!!Tnh Canggu 5A,10A & 20A view sawah cck u/villa 081337858989

999-444390

999-444274

Djl mrh Rmh 2Lt, LT137 LB101 Jl.Pemogan Hb.081338766715

RUPA-RUPA

999-440355

Jl Tabung 12Kg,3Kg,Garansi asli Pertamina Gn.Sangyang 126,8579798

Jl Rmh br Minimalis+Interior 2Lt Vila style Gn.Soputan T.730719

***7jt/th Rumah Stil Bali 2KT,Telp, PAM,Garase Motor Hub.9291168

999-441116

BAHAN BANGUNAN

Djl.Rmh Mrh Finishing Tabanan Kerambitan, 417114, 428678

Dijual rumah baru Type 55 lokasi Gatsu Barat Hub.081916441514

999-442786

999-442224

135-444447

141-444437

DISEWAKAN MOBIL

999-444310

!!GBNet Pulsa X5=5 X10=9.950 S10=9.800 utk 24 org 886-5678 **Credit HP all item DP 0%** Mitra Cell, Gatsu Tgh T.7423456

Taft GT’90 4x4 hitam mls B31 smst br, siap pake 48jt Ng, 9203542 TT

KOMPUTER Mini Notebook 10 278.000,- / bln

NB Acer Dual Core

Free Bluetooth

Rp. 5 Jt-an Komputer LCD Dual Core, 299.000,- / bln

DP0% Promo

1,9%*

0361-7883367/3188322

H B (0361) 2767977, 8088817

C.439336-kom

C.439844-kom

G.2011-rpa


EKONOMI

16 LINTAS

Senin Pon, 12 Oktober 2009

Di Tabanan, Stok Babi 95.860 Ekor

EKONOMI

Penjualan Produk IKM Meningkat PENJUALAN produk industri kecil dan menengah (IKM) khususnya subsektor makanan dan minuman di Kota Bekasi mulai membaik seiring kembali meningkatnya permintaan setelah sempat lesu akibat krisis keuangan global. Ketua Himpunan Makanan dan Minuman Produk IKM Kota Bekasi Auza’i, di Bekasi, Minggu (11/10) kemarin mengaku dia telah menerima laporan dari beberapa pemilik industri kecil yang mulai bergairah dengan banyaknya permintaan sejak sebelum Lebaran Idul Fitri 1430 H. ‘’Krisis berdampak pada lesunya daya beli masyarakat, sehingga dana yang dialokasikan warga untuk membeli makanan dan minuman ringan juga berkurang,’’ ujarnya. Auza’i yang memiliki usaha brownies itu kini mampu menjual 3.0004.000 dus brownies setiap bulannya, sedangkan saat krisis dari akhir 2008 sampai triwulan III 2009 penjualan berkisar 2.000-.2500 dus. Kondisi serupa juga dialami pemilik industri kecil seperti jahe merah, sirup jahe, ikan bandeng presto, kerupuk kulit, kerupuk singkong, coklat, sambal kering kentang dan susu kedelai bubuk. Untuk industri brownies yang memiliki sentra di Naragong, Kota Bekasi, beberapa pelaku IKM yang semula istirahat produksi kini kembali membuka usahanya. (ant)

Kakao Indonesia Punya Keunggulan KAKAO Indonesia mempunyai keunggulan dibandingkan kakao dari negara lain yaitu mempunyai titik leleh bubuk cokelatnya yang tinggi mencapai 33 derajat Celsius. Hal itu disampaikan Deputy Chief of Mission (DCM) atau Wakil Kepala Perwakilan KBRI Roma Yuwono A. Putranto, dalam konferensi pers yang diadakan panitia penyelenggara Eurochocolate 2009 di Perugia Italia. Atase Pertanian KBRI Roma Erizal Sodikin menyatakan hal itu, Minggu (11/10) kemarin. Dikatakannya, selain menjelaskan keunggulan bahan baku coklat dari Indonesia, DCM Yuwono juga menjelaskan tentang partisipasi Indonesia menjadi Negara Tamu Khusus dalam Eurochocolate. Pameran Internasional Eurochocolate 2009 yang berlangsung selama seminggu itu akan dimulai 16 Oktober mendatang di kota Perugia, Italia. rizal Sodikin mengatakan Indonesia merupakan negara penghasil terbesar ke tiga kakao dunia atau setara sekitar 15 persen dari kakao dunia. Dikatakannya, kakao mempunyai peranan penting bagi perekonomian Indonesia khususnya bagi petani dan pedesaan, adanya komitmen pemerintah untuk melakukan perbaikan kakao melalui gerakan nasional.Selama pameran berlangsung selain memamerkan produk kakao dan menjual produk coklat, Indonesia juga akan menampilkan kesenian Indonesia, selain mengadakan pertemuan bisnis. (ant)

Turun, Harga Tender Gula Petani Surabaya (Bali Post) Meski sempat turun, harga gula tetap tinggi. Isyarat itu tercermin pada tender 5.360 ton gula milik petani binaan PT Perkebunan Nusantara (PTPN) XI yang digelar di Surabaya, pekan lalu. Dalam tender itu harga terbentuk Rp 8.211/kg untuk 4.720 ton eks poduksi pabrik gula (PG) wilayah Pasuruan ke timur dan Rp 8.335 untuk 640 ton eks produksi PG wilayah Madiun. Padahal, tender sebelumnya harga terbentuk Rp 8.456,75 dan Rp. 8.556,70. Dengan demikian terjadi penurunan harga tender sekitar Rp 250/kg. Hal itu dikemukakan Sekretaris Perusahaan PTPN XI Ir. Adig Suwandi, M.Sc. di Surabaya, Minggu (11/10) kemarin. Ia menyatakan, turunnya harga gula petani juga terjadi ditempat lain. Hasil tender di Jatim (6/1) tercatat untuk 4.042 ton gula petani PTPN X (Rp 8.370), 124,43 ton di PT PG Candi (Rp 8.421,11) 220,43 ton, di PG Rejoagung Baru (Rp 8.500), dan 1.000 ton di PT Kebon Agung (Rp 8.435,55). Sedangkan tender 165,24 ton di PT Madubaru Yogyakarta, (Rabu 7/10) terbentuk harga Rp 8.515. Menurut dia, turunnya harga gula merupakan dampak fluktuasi harga gula dunia. Pada penutupan Bursa Berjangka London yang terjadi saat bersamaan digelarnya tender di PTPN XI, gula untuk pengapalan Desember 2009 diperdagangan pada harga 575,80 dolar AS per ton FOB (harga di negara asal, belum termasuk premium dan biaya pengapalan) atau turun 11,00 dolar AS dibanding hari sebelumnya. Harga untuk pengapalan tahun 2010, Maret 592,80 dolar AS (turun 13,30 dolar), Mei 578,30 dolar AS (turun 12,20), Agustus 554,40 dolar (turun 10,50 dolar) dan Oktober 529,90 dolar (turun 10,50 dolar). Keberadaan Indonesia sebagai produsen sekaligus pengimpor gula, kata dia, menjadikan perubahan harga dunia dicermati banyak pihak, termasuk pedagang ketika melakukan transaksi. Saat ini Indonesia hanya memproduksi gula untuk keperluan konsumsi langsung, sedangkan gula rafinasi masih harus didatangkan dari impor. Bentuknya, kata dia, berupa impor secara langsung industri makanan/minuman maupun impor dan gula kristal mentah (raw sugar), yang kemudian diolah industri gula rafinasi dalam negeri. Kalangan petani tebu dan PG diharapkan dapat memanfaatkan momentum kenaikan harga gula sekarang untuk meningkatkan daya saing melalui produktivitas dan efisiensi. Dengan dana lebih yang dimiliki, menurut dia, petani harus meningkatkan mutu intensifikasi budi daya dan ekspansi areal. Sementara PG melakukan revitalisasi pabrik, baik dalam konteks peningkatan kapasitas agar semua tebu tertebang saat mencapai kemasakan optimal, dan tuntas sebelum musim penghujan tiba maupun peningkatan efisiensi dengan menekan tingkat kehilangan material mengandung gula selama proses. (059)

Bali Post/sep

BANTUAN LOGISTIK - Direktur Utama PLN (Persero) Fahmi Mochtar bersama jajaran direksi PLN lainnya secara simbolis melepas relawan dan menyerahkan bantuan lima truk logistik berupa tenda, makanan bayi, makanan, pakaian, selimut, alat mandi dan lain-lain, untuk korban gempa masyarakat Ranah Minang Sumatera Barat. Acara pelepasan berlangsung di halaman Kantor PLN Pusat Jakarta, Minggu (11/10) kemarin.

Pos Subsidi Berkurang

Pengentasan Kemiskinan Harus Terfokus Jakarta (Bali Post) Kebijakan fiskal pemerintah yang akan menurunkan pos subsidi pada APBN 2010, harus dibarengi pengentasan kemiskinan secara terfokus. Selain itu, percepat upaya pelayanan minimal masyarakat miskin. ‘’Sekarang yang harus diubah adalah bagaimana mengubah program subsidi pemerintah menjadi terarah. Itu merupakan tugas Bappenas untuk mengentaskan kemiskinan,’’ ujar ekonom Bambang Permadi Soemantri Brodjonegoro dalam sebuah diskusi di Jakarta, Sabtu (10/10) lalu. Bambang menuturkan, upaya mengentaskan ke-miskinan dan pengangguran juga harus dilakukan dengan pengembangan program bagi daerah tertinggal, baik yang ada di perdesaan maupun di perkotaan. Untuk itu, diperlukan dukungan modal yang bisa menggerakkan masyarakat dalam membenahi kampung mereka. ‘’Ini lebih fokus pada perdesaan dan daerah yang miskin,’’ tegasnya Selain itu, sambung Bambang, program pemberian bantuan langsung tunai (BLT) bersyarat juga harus dilanjutkan. Syarat utama misalnya setiap rumah tang-

ga miskin berhak menerima dana tersebut, jika telah menyekolahkan anaknya. ‘’Jadi dana BLT bersyarat yang diberikan, dapat digunakan bagi kebutuhan utama keluarga miskin tersebut,’’ paparnja. Bambang menambahkan, upaya pengentasan kemiskinan juga harus dilakukan dengan mempercepat standar pelayanan minimal masyarakat, seperti pelayanan dasar pendidikan, kesehatan, dan air bersih. Untuk itu, setiap penduduk yang berada di perdesaan maupun perkotaan, secara minimal dapat menikmati standar pelayanan yang sama. ‘’Hal ini kan mendorong setiap kabupaten atau kota untuk berupaya menciptakan standar pelayanan minimal di setiap wilayahnya,’’ sambungnya. Menurut Bambang, tugas Bappenas adalah menciptakan pertumbuhan ekonomi yang tinggi dan berkualitas. Bappenas diharapkan

bisa menyelamatkan kegagalan mekanisme pasar melalui program-program tersebut. Kesempatan sama, Direktur Eksekutif Komite Pemantauan Pelaksanaan Otonomi Daerah (KPPOD) Agung Pambudhi mengatakan, Bappenas harus mampu mengarahkan kementerian/lembaga (K/L) dan pemerintah daerah (pemda), untuk mensinergikan kebijakan dan program yang berdimensi spasial serta sektoral. ‘’Tujuannya agar optimalisasi kinerja pembangunan ekonomi tercapai,’’ terangnya. Menurut Agung, Bappenas juga perlu memformulasi program subsidi, terutama untuk pelayanan dasar seperti kesehatan, pendidikan, dan infrastruktur dasar. Program tersebut diharapkan dapat meningkatkan pendapatan riil masyarakat. Salah satu kriteria formulasi subsidi, kata dia, adalah faktor inflasi setiap daerah yang dapat berbeda satu sama lain. ‘’Pemda yang harus lebih besar porsinya menanggung subsidi, daripada pemerintah pusat. Sehingga setiap pemda berupaya meningkatkan kinerjanya,’’ tuturna. (kmb1)

AS Kunci Dimulainya Pembahasan Perdagangan Dunia Singapura (Bali Post) Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu mengatakan, fokus pemerintah AS pada masalah domestik di tengah beratnya resesi menjadi menahan upaya memulai kembali pembahasan perdagangan dunia putaran Doha yang berhenti. Mari yang berbicara di konferensi internasional di Singapura, Sabtu (10/10) lalu mengatakan, kepemimpinan AS adalah penting untuk melanjutkan negosiasi itu, yang telah mogok sejak tahun lalu. Namun

pemerintah perekonomian terbesar di dunia itu sedang sibuk mengatasi resesi terburuk yang dialaminya sejak kejadian depresi besar 1930-an, dan masalah domestik seperti memperbaiki sistem jaminan kesehatan. ‘’Prioritas pemerintah AS saat ini bukan pada perdagangan, tetapi mengatasi masalah lain, seperti jaminan kesehatan, sebelum kembali ke masalah perdagangan,’’ ujar Pangestu. ‘’Kami tahu bahwa tanpa kepemimpinan AS dan tanda yang jelas, tidak mung-

kin memulai kembali proses negosiasi, bahkan yang lainnya termasuk India, yang sekarang siap untuk memulai. Mari memberikan pidatonya dalam video rekaman untuk konferensi yang diorganisasikan lembaga pengkajian Dewan Kerja Sama Ekonomi Pasifik. Negosiasi putaran Doha, yang telah dimulai di ibu kota Qatar di tahun 2001 itu telah mogok sejak tahun lalu, akibat banyaknya ketidaksepakatan antara negara berkembang dan negara maju. (ant)

Tabanan (Bali Post)Babi siap potong di Tabanan ternyata tersedia jauh lebih banyak dari kebutuhan menjelang hari raya Galungan dan Kuningan kali ini. Kadis Peternakan Tabanan, I Nyoman Rusmini, Minggu (11/10) kemarin mengatakan, berdasarkan survei dan pendataan di lapangan yang dilakukan, kebutuhan babi untuk Galungan dan Kuningan kali ini mencapai 6.714 ekor, baik yang dipotong di Rumah Potong Hewan (RPH) maupun dipotong secara pribadi oleh masyarakat. Sementara itu, menurutnya, di Tabanan yang merupakan salah satu sentra babi saat ini, memiliki populasi babi siap potong mencapai 95.860 ekor. Dengan ketersediaan yang cukup banyak ini, kenaikan harga diduga akan sangat kecil. Bahkan, untuk saat ini, belum ada peningkatan harga daging babi hidup. Dikatakannya, harga babi hidup perkilogram dengan berat miminal 10 kg

atau satu kuintal rata-rata Rp 13.500/kg pada tingkat konsumen. Harga ini masih sama dengan harga saat Galungan enam bulan lalu. Jika ada peningkatan, kata dia, kisarannya tidak lebih dari Rp 500/kg. Sementara itu, di masyarakat harganya berkisar Rp 14.000/kg atau meningkat Rp 500 dari enam lalu. Sementara untuk daging babi kualitas I harganya sebesar Rp 27.500/kg pada tingkat konsumen langsung. ‘’Harga ini masih stabil. Tidak terjadi lonjakan harga walau kebutuhan dipastikan akan meningkat,’’ tuturnya. Selain itu, kebutuhan daging ayam dipastikan melonjak tajam. Untuk daging ayam dan telur, kata Rusmini, Tabanan tidak perlu mendatangkan dari luar. Sebab Tabanan dikenal sebagai sentra penghasil telur ayam ras terbesar di Bali. Harga telur saat ini Rp 1.000/butir di tingkat konsumen. Untuk telur ayam kampung Rp 1.200 per butir dan telur itik Rp 1.500 per butir. (kmb14)

Investasi Indikasikan Titik Balik Jakarta (Bali Post)Direktur Perencanaan Makro Menteri Negara Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Bambang Prijambodo mengatakan, pertumbuhan investasi memasuki kuartal IV 2009 telah mengindikasikan arah titik balik yang lebih jelas. ‘’Titik terendah telah terlewati dan kini investasi mengindikasikan titik balik,’’ katanya di Jakarta, Minggu (11/10) kemarin. Bambang menjelaskan titik balik pertumbuhan investasi hanyalah masalah waktu saja. Hal ini karena perekonomian dunia juga telah menunjukkan sebuah pandangan yang lebih positif. ‘’Perbaikan perekonomian dunia dari gerak ekonomi dunia tentunya akan berpengaruh positif terhadap komoditas dan barang yang dibutuhkan. Pada waktu ekonomi kembali pulih, permintaan ekspor meningkat dan investasi akan meningkat,’’ tambahnya. Dorongan pemulihan, menurut Bambang Prijambodo, terutama dipicu oleh kawasan Asia, khususnya Cina dan India. Dua negara ini akan menjadi motor penggerak perbaikan iklim ekonomi kawasan. Cina dan India sendiri oleh IMF diperkirakan pertumbuhan ekonominya mencapai 8,5 persen dan 5,4 persen di 2009. Pada 2010, pertumbuhan ekonomi Cina dan India diperkirakan meningkat menjadi sembilan persen dan 6,4 persen. Sedangkan secara global, perekonomian dunia juga mengalami perbaikan cukup signifikan pada 2010 nanti. Hal ini bisa dilihat dari perkiraan pertumbuhan ekonomi 2009 dan 2010 yang terus direvisi ke atas oleh lembaga-lembaga ekonomi dunia. IMF yang semula memperkirakan per-

tumbuhan dunia -1,4 persen pada 2009, kini merevisi menjadi tumbuh 1,1 persen. Sedangkan di 2010, menurut IMF, pertumbuhan ekonomi dunia telah berada di 3,1 persen, lebih baik dari perkiraan semula yang mencapai 2,5 persen. ‘Pertumbuhan 3,1 persen di 2009 secara teknikal pertumbuhan dunia lepas dari resesi,’’ paparnya. Kredit Membaik Bambang juga menyebutkan indikasi sektor investasi yang lebih baik juga tampak dari data kredit investasi Bank Indonesia (BI). Menurut data Bank Indonesia (BI), pergerakan kredit (outstanding) investasi pada Januari-Mei 2009 mengalami turun naik. Pada Januari kredit investasi mencapai Rp 257,8 triliun dan Februari naik menjadi Rp 261,8 triliun, tumbuh empat persen (month-to month/mtm dibandingkan bulan sebelumnya). Kredit investasi tersebut sempat turun di bulan Maret dan April, dan pada Mei 2009, investasi kembali meningkat menjadi Rp 260,4 triliun atau naik 1,9 persen (mtm). Kenaikan ini berlanjut pada Juni yang mencapai Rp266,9 triliun atau naik 6,5 persen (mtm). Juli, kredit investasi kembali meningkat menjadi Rp 272,3 triliun, atau naik 5,4 persen (mtm). Sementara angka sementara BI di Agustus, kredit investasi diperkirakan menguat kembali menjadi Rp 287 triliun atau naik 14,7 persen (mtm). Menurut dia, masalah investasi hanya menunggu waktu saja. Para pengusaha saat ini telah siap. Mereka yang semula masih menunda investasi dan mengurangi produksi, karena adanya perlambatan perekonomian kini telah bersiap-siap kembali. (ant)

Pejabat KPK Masuk BP Migas Jakarta (Bali Post)Badan Pelaksana Kegiatan Hulu Minyak dan Gas (BP Migas) mengangkat mantan direktur gratifikasi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Lambok Hamonangan Hutauruk sebagai deputi evaluasi dan pertimbangan hukum BP Migas. Jabatan itu merupakan jabatan baru di BP Migas. ‘’Selama ini sejak saya dilantik, BP Migas dianggap lemah dalam pengawasan, dengan masuknya orang KPK dalam tubuh BP migas, diharapkan dapat menjawab keraguan publik terhadap kami,’’ ujar Priyono usai melantik tiga deputi BP Migas, baru-baru ini. Priyono berharap, dengan masuknya Lambok dalam tubuh BP Migas dapat meningkatkan pengawasan baik

di internal BP Migas maupun pengawasan kepada Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS). Pengangkatan ketiga pejabat tersebut merujuk Surat Keputusan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral No. 2008 K/73/MEM/ 2009 tertanggal 30 September 2009 ‘’Masuknya Pak Lambok akan membuat pengawasan di BP Migas lebih canggih. Apalagi Pak Lambok juga cukup lama di Badan Pengkajian dan Pengembangan Teknologi (BPPT), dia nanti bertanggung jawabnya pada sistem-sistem pengawasan di dalam internal BP Migas dan juga pengawasan terhadap KKKS,” ujar Priyono. Selain melantik Deputi Evaluasi dan Pertimbangan Hukum BP Migas, Priyono juga melantik dua deputi

baru BP Migas. Deputi Pengendalian Operasi BP Migas yang tadinya diisi Eddy Purwanto, digantikan oleh Budi Indianto, Sementara posisi Djoko Harsono sebagai Deputi Pengendalian Keuangan BP Migas digantikan oleh Wibowo Suseno Wirajawan. Priyono menambahkan, perubahan organisasi ini merupakan hal ynag bersifat rutin dengan maksud penyegaran dan sekaligus untuk meningkatkan kinerja BP Migas dalam melaksanakan fungsi pengendalian dan pengawasan pelaksanaan kegiatan hulu migas di Indonesia. ‘’Ke depan diharapkan industri hulu migas ini bisa lebih memberikan mandaat dan penerimaan negara sebanyak-banyaknya untuk kemakmuran rakyat,’’ pungkasnya. (kmb1)

Makro-Mikro Tak Bisa Dipisahkan Bogor (Bali Post)‘’Mikro dan makro ekonomi tidak dapat dipisahkan, baik dalam aspek teori maupun empiris,’’ kata pakar ekonomi Institut Pertanian Bogor (IPB) Prof. Dr. Hermanto Siregar, M.Ec. di Bogor, Minggu (11/10) kemarin. Prof. Hermanto Siregar, Sabtu (10/10) lalu dikukuhkan sebagai guru besar tetap pada Fakultas Ekonomi Manajemen (FEM) IPB bersama dengan Rektor IPB Prof. Herry Suhardiyanto serta Wakil Rektor bidang Akademik dan Kemahasiswaan IPB Prof. Yonny Koesmaryono. Ketiga pimpi-

nan IPB tersebut melengkapi daftar dosen dan peneliti IPB yang bergelar profesor dari semula 138 menjadi 141 orang. Dalam orasi ilmiah pengukuhan sebagai guru besar tetap, Prof. Hermanto mengangkat tema ‘’Kebijakan Makro Ekonomi Berbasis Mikro’’. Dia mengatakan, dalam merancang pembangunan ekonomi nasional, pemerintah seharusnya menyusun kebijakan makro setelah terlebih dahulu merancang secara komprehensif detil pada tataran mikro. Dengan begitu, makro dan mikro ekonomi dapat diban-

gun bersamaan secara sinergis. Kedua basis ekonomi yang berbeda haluan (mazhab) tersebut dapat berkembang dan tumbuh secara bersamaan, sehingga tidak akan menimbulkan kesenjangan. Perlunya penguatan perhatian pemerintah pada faktor mikro dalam menyusun roadmap makro ekonomi nasional tak lain untuk menumbuhkan iklim sehat perekonomian nasional. ‘’Pasalnya, mikro ekonomi sangat berkaitan erat dengan sektorsektor yang menjadi tulang punggung ekonomi rakyat, seperti pertanian dan UKM,’’ tambahnya.

‘’Kalau bangsa ini mau sustainable pangan harus diperkuat. Mikro kita perlu dibenahi untuk membangun pangan yang kuat. Kalau mikro sudah dibenahi, baru kita benahi makro,’’ imbuh pakar ekonomi tersebut. Berkaca pada kebijakan pembangunan ekonomi pemerintah dalam lima tahun terakhir yang mengandalkan konsep efek meretas ke bawah yang gagal mengangkat perekonomian petani dan rakyat marjinal lainnya, Presiden Yudhoyono telah mencanangkan haluan baru ekonomi nasional dengan konsep tiga strategi

yakni pro pertumbuhan, pro pekerjaan dan proa pada orang miskin. Konsep strategi tersebut, menurut Prof. Hermanto, sebagai salah satu wujud komitmen dalam membangun perekonomian makro berbasis mikro. Pembangunan perekonomian nasional harus diorientasikan pada penguatan dua basis sekaligus yakni mikro dan makro, agar ada keseimbangan antara yang kaya dengan yang miskin. ‘’Bila konsep itu dijalankan dengan baik, Insya Allah tidak akan ditemukan kesenjangan,’’ paparnya. (ant)

C.441001-smr-1


INDUSTRI

Senin Pon, 12 Oktober 2009

SOLUSI

17

Harga Tembakau Naik Tipis

BP/gre

MICE di Indonesia Sangat Prospektif SAAT ini segmen MICE (Meeting, Incentives, Convention and Exhibition) di Indonesia sudah berkembang dengan baik. Beberapa daerah bahkan telah disiapkan menjadi destinasi MICE. Bali dan Jakarta tetap diandalkan menjadi tempat penyelenggaraan event MICE berskala internasional. Berikut petikan wawancara dengan Direktur MICE Depbudpar Nia Niscaya di Denpasar, belum lama ini. Apa keunggulan segmen MICE? Ada sejumlah keunggulannya dibanding segmen wisatawan lain. Pertama, lama tinggal atau length of staynya bisa kita kontrol (dengan menciptakan program-program pre dan post meeting). Kedua, media coverage-nya luas, sehingga menguntungkan kita sebagai destinasi. Ketiga, spending-nya lebih besar, misalnya untuk akomodasi memakai hotel berbintang. Keempat, pesertanya umumnya decision makers (membawa staf, membawa spouse). Konon spending powernya bisa 8 - 10 kali lebih besar dari wisatawan leisure? Bisa dikatakan demikian. Banyak kalangan yang mengungkapkan bahwa rata-rata pengeluaran wisatawan MICE sekitar 10 kali lebih besar dari wisatawan leisure. Selain itu, multiplier effect-nya juga sangat tinggi. Penggunaan meeting room, F&B di venue, ground handling di airport, jasa guide, jasa inteprater, perangkat alat penterjemah, sarana transportasi, kunjungan ke objek wisata, souvenir shop dan lainnya. Bagaimana kesiapan Indonesia agar beberapa daerahnya menjadi destinasi MICE? Sejumlah daerah di Indonesia memiliki potensi untuk menjadi destinasi MICE. Namun harus diakui, hanya Jakarta dan Bali yang benar-benar siap. Itu pun, Jakarta sendiri masih terkendala dengan image yang kurang mendukung di bidang keamanan menyusul ledakan bom. Padahal kita tahun MICE khususnya incentives merupakan segmen yang sangat sensitif. Namun, secara umum pasar MICE bagi Indonesia, khususnya Bali sangat prospektif. Hanya perlu diimbangi ketersediaan fasilitas, infrastruktur dan SDM yang baik. Apa dalam konteks itu Depbudpar membentuk Direktorat MICE? Betul. Terkait hal ini, saya terus terang sangat memberi apreisiasi pada Bapak Jero Wacik. Di era beliaulah pada tahun 2006, terbentuk Direktorat MICE. Pak Surya Dharma merupakan Direktur MICE yang pertama, sebelum saya. Tujuan utama pembentukan Direktorat ini dalam upaya meningkatkan jumlah dan kualitas penyelenggaraan event MICE di Indonesia. (gre)

Banyuwangi (Bali Post) Para petani tembakau di Banyuwangi, Jawa Timur sumringah. Sejak seminggu terakhir harga bahan baku rokok ini mulai naik. Meski naik tipis, para petani merasakan berkah itu. Biasanya, saat panen raya harga tembakau cenderung menurun. Tasrip (45), petani tembakau asal Blambangan, Banyuwangi mengaku harga tembakau naik dari Rp 14.000 menjadi Rp 15.000/kg. Permintaan tembakau kering juga terus mengalir. Terutama dari para pengepul luar kota yang banyak berburu ke Banyuwangi. ‘’Lumayan, harga tembakau beranjak naik, biasanya sulit naiknya,’’ katanya, Minggu (11/ 10) kemarin. Naiknya harga tembakau ini diprediksi akan terus berlanjut. Pasalnya, mendekati musim penghujan, petani yang menanam tembakau akan berkurang. Kondisi ini, kata Tasrip, akan diikuti naiknya harga. Meski harganya naik, para petani harus pandai mengatur strategi. Pasalnya, musim hujan cukup mengganggu proses pengeringan daun tembakau. Para petani harus berjuang melawan cuaca yang sering tidak menentu. Dijelaskan, tembakau asal Banyuwangi biasa laku keras di pasaran. Selain kualitasnya bagus, tembakau Banyuwangi bisa cocok dicampur dengan tembakau dari daerah lain, seperti Jawa Tengah dan lainnya. Para pengepul biasanya berburu tembakau kering yang siap

diolah. Tembakau ini akan dicampur dengan tembakau super asal Temanggung, Jawa Tengah untuk dijadikan bahan rokok. Tasrip menambahkan musim panen tembakau kali ini para petani bisa mengembalikan modal dengan baik. Selain harganya naik, cuaca cukup mendukung untuk memamen tembakau. Hama cenderung berkurang, jadi hasil panen lumayan bagus, katanya. Setiap hektarnya petanu bisa mendapatkan 4-5 ton tembakau. Hasil panen ini biasanya dikeringkan sendiri. Prosesnya, diiris kemudian dikeringkan selama dua hari. Petani biasanya tidak perlu bersusah payah memasarkan hasil panennya. Para pengepul akan datang dan memborong tembakau. Bahkan, sering kali pengepul memborong tembakau yang masih belum dipanen. Harga tembakau, menurut Tasrip, mirip emas

yang selalu naik-turun. Saat harga bagus bisa menembus Rp 25.000/kg. Ada kalanya juga anjlok hingga Rp 10.000/kg. Saat harga anjlok, para petani dipastikan merugi. Pasalnya, biaya penamanan tembakau cukup mahal. Setiap hektarnya minimal memakan dana hingga Rp 5 juta. Jika harga anjlok, petani tidak akan memapu mengembalikan modal. Apalagi saat cuaca tidak bersahabat. Tasrip menuturkan harga ideal tembakau adalah di atas Rp 15.000/kg. Harga ini kata dia bisa mengembalikan modal petani, sekaligus membeli bibit lagi untuk masa tanam selanjutnya. Mahalnya harga pupuk dan obat-obatan kata dia cukup memusingkan petani mengembalikan modal tanam. Di Banyuwangi petani tembakau hampir tersebar di seluruh kecamatan. Mereka biasanya menanam serempak saat musim panas. (udi)

Bali Post/udi

TEMBAKAU - Petani tembakau di Pakisrejo, Banyuwangi mengeringkan tembakau, Minggu (11/10) kemarin. Harga bahan rokok ini naik tipis sejak beberapa hari terakhir.

Harga Elpiji 12 Kg Jadi Rp 70.200 Jakarta (Bali Post) PT Pertamina (Persero) memberlakukan harga elpiji kemasan 12 kilogram (kg) dan 6 kg. Kenaikan harga elpiji itu Rp 100/kg atau Rp 1.200/kg untuk kemasan 12 kg. Dengan begitu, harga elpiji dijual di agen Rp 70.200 /tabung dari sebelumnya Rp 69.000/tabung VP Corporate Communication Pertamina Basuki Trikora Putra dalam rilisnya yang diterima Bali Post, Sabtu (10/10) menyatakan, kenaikan harga ini menyesuaikan kenaikan harga pasar bahan baku elpiji. Hal yang juga berlaku untuk harga elpiji kemasan 6 kg naik Rp 5.850 /kg atau naik Rp 100/kg dari sebelumnya Rp 5.750/kg. Dengan begitu, harganya menjadi Rp 53.100/tabung. ‘’Harga baru ini mulai berlaku pada Sabtu (10/10),’’ ujar Basuki. Begitu pula dengan harga elpiji kemasan 50 kg, juga mengalami kenaikan Rp 100/kg menjadi menjadi Rp 7.355/kg atau Rp 367.750/tabung. Sebelumnya sebesar Rp 7.255/kg. Menurutnya, kenaikan harga ini menyesuaikan kenaikan harga pasar bahan baku elpiji. Dengan diberlakukannya harga baru ini, Pertamina berharap dapat memberikan pelayanan yang lebih baik bagi konsumen. Sementara pada elpiji kemasan 3 kg tidak terjadi perubahan harga. Pihaknya men-

yampaikan pesan moral bagi konsumen elpiji 12 kg untuk tidak beralih pada elpiji 3 kg yang diperuntukkan oleh pemerintah bagi masyarakat yang kurang mampu. Atas kenaikan harga elpiji tersebut, Basuki menyatakan, keputusan tersebut sematamata wewenang Pertamina sebagai korporasi. Pasalnya, ketiga produk tersebut tidak disubsidi pemerintah seperti elpiji kemasan 3 kg. Ditegaskan, untuk agen di luar radius 60 km dari Instalasi Utama Pertamina, SPPBE atau SPPEK adalah harga ditambah dengan biaya angkutan sesuai dengan ketentuan biaya angkutan dalam SK Menteri Perhubungan Republik Indonesia. Harga khusus elpiji 12 kg dan 50 kg diberlakukan di Banjarmasin, Bangka, Batam, Lombok dan Pontianak. Harga eliji kemasan 12 kg di Banjarmasin Rp 7.114/kg, Bangka Rp 8.188/kg, Batam Rp 6.756/ kg, Lombok RP 7.207/kg. Sementara harga elpiji kemasan 50 kg untuk Banjarma-

sin Rp 8.636 /kg. Bangka Rp 8.188/kg, Batam Rp 7.661 /kg , Lombok Rp 8.727 /kg dan Pontianak Rp 9.214/kg. Sebagai informasi kembali, manajemen Pertamina memastikan akan menaikkan harga elpiji 12 kg bulan ini. Saat ini harga jual Pertamina ke konsumen Rp 5.750/kg, namun dalam hitungan secara keekonomian sebesar Rp 7.700/kg. Alhasil BUMN migas tersebut harus mensubsidi hampir Rp 2.000/kg dan mengklaim menangguk rugi hingga Rp 3 triliun pada tahun ini. Namun, Kurtubi, pengamat migas, menilai kendati Pertamina mengklaim harga elpiji 12 kg bukan barang bersubsidi, namun tidak serta merta dapat menaikkan harga begitu saja. Publik harus memiliki referensi dari pihak independen berapa pantasnya harga biaya pokok produksi elpiji 12 kg. ‘’Faktanya, elpiji isi 12 kg sudah dapat dikategorikan kebutuhan pokok, karena juga digunakan lapisan masyarakat yang lebih luas,’’ pungkasnya. (kmb1)

Di Gianyar

Jelang Galungan

Peduli Masyarakat Pendapatan Pasar Anjlok Ibu-ibu Kurang Mampu Serahkan Bantuan Semarapura (Bali Post) Jelang hari besar umat Hindu yakni hari raya Galungan, Rabu (14/10) nanti, masyarakat mulai memadati pasar untuk mencari keperluan hari raya. Pasar pun ramai, termasuk di Pasar Galiran, Klungkung. Namun, kepadatan aktivitas di pasar kurang berimbas ke pendapatan pasar. Penghasilan Pasar Galiran untuk Galungan kali ini anjlok dibandingkan sebelum-sebelumnya. H-4 Galungan, Minggu (11/10) kemarin misalnya, pendapatan pasar hanya Rp 8 juta. Jauh di bawah pendapatan pada H-4 Galungan enam bulan lalu yang mencapai Rp 10 juta. Petugas pasar di Pasar Galiran juga tampak sibuk mengatur pedagang dan pembeli untuk mengantisipasi ketidaknyamanan. Salah satunya, memasang pembatas bagi pedagang lancuban yang sudah menjadi langganan saat musim hari raya. Hanya, pembatas hanya menggunakan tali rafia.

Pembatasan dengan tali rafia dipasang sejak Kamis (8/ 10) lalu. ‘’Ya, cukup efektiflah untuk mengatur pedagang lancuban. Terbukti, sampai saat ini situasinya aman dengan pembatasan menggunakan tali rafia itu,’’ ujar seorang pedagang, Nengah, ketika dimintai konfirmasi, Minggu (11/10) kemarin. Nengah menambahkan, saat ini nampaknya tidak terlalu kesulitan mengatur pedagang lancuban. Karena jumlahnya tergolong sedikit dibanding sebelum-sebelumnya. Namun, dia mengaku tidak tahu pasti penyebab sedikitnya jumlah pedagang lancuban tersebut. Mungkin karena seringnya upacara. ‘’Makanya daya beli masyarakat mulai menurun. Begitu juga dengan pedagang. Jumlah pembelinya sedikit, otomatis mereka juga tak antusias jualan,’’ duganya. Ketika dimintai konfirmasi, Kepala Pasar Nyoman Mudiarta mengakui pendapatan

SMS HOTLINE : 0812 88322333 L. Figo cell 0361-7890250, Lucky cell 0361 - 7890253, BTC mobile phone 0361-7890252, City phone 0361 - 7426386, Dewata com 0361 -7478888 C.442835-hp

pasar dari retribusi pedagang pada H-4 Galungan tidak sebanyak pendapatan pada hari yang sama untuk Galungan enam bulan lalu. Padahal, target pasar dinaikkan menjadi Rp 2,6 miliar dari rencana pada APBD Induk Rp 2,2 miliar. Sedangkan realisasi hingga September 2009, Rp 1,7 miliar. Dia juga memperkirakan, hal itu disebabkan padatnya upacara yang harus digelar masyarakat Bali pada umumnya. ‘’Beberapa bulan terakhir kan banyak upacara, piodalan, ngaben msssal dan lainnya. Mungkin itu menjadi salah satu faktor penyebabnya,’’ ujar Mudiarta. Dia mengaku terus berupaya membenahi keadaan pasar, termasuk mengatur pedagang. Khusus menjelang Galungan, dia juga mengatur angkutan umum. Di mana, pada hari-hari biasa, angkutan umum masih bisa masuk areal pasar, jelang Galungan kali ini sama sekali tidak diperkenankan masuk. Angkutan umum langsung diarahkan ke Terminal Galiran yang berada di utara pasar. Selain soal pedagang dan angkutan, Mudiarta mengakui saat ini masih menghadapi beberapa kendala rutin dalam pengelolaan pasar. Di antaranya kondisi pasar yang kumuh, sampah dan beberapa kerusakan pada bangunan pasar. Untuk sampah misalnya, jelang Galungan kapasitasnya bisa mencapi 10 truk per hari. Jauh meningkat dibanding hari biasa yang rata-rata 4-5 truk per hari. (kmb20)

Gianyar (Bali Post) Kelompok ibu-ibu peduli terhadap masyarakat kurang mampu di Gianyar, Minggu (11/10) kemarin menyerahkan bantuan uang tunai Rp 5 juta kepada Ni Made Jangklek di Banjar Tengah Kauh, Peliatan, Ubud. Penyerahan itu dilakukan Dra. AA Puspawati, yang juga Ketua Iwapi Gianyar. Penyerahan ini disaksikan Klian Dinas Banjar Tengah Kauh, Pelitan, Ubud, I Nyoman Sadri. Kelompok ibu-ibu peduli masyarakat miskin ini sebagian besar pengurus dan anggota Iwapi (Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia) Gianyar. Para wanita pengusaha ini memiliki komitmen yang tinggi untuk membantu masyarakat miskin di Gianyar. ‘’Meski krisis ekonomi global masih terasa, kami (pengurus Iwapi Gianyar dan

anggota) tetap peduli membantu masyarakat miskin,’’ ujar Ketua Iwapi Gianyar Dra. AA Puspawati didamping Bendahara Ni Wayan Sarmi dan Sekretaris Desak Putu Niti, Minggu (11/10) kemarin. Dra. AA Puspawati mengatakan ibu-ibu ini tak sekadar mencari untung dalam bisnis mereka. ‘’Kami dan pengurus Iwapi lainnya sadar bahwa kebijakan pembangunan untuk mensejahterakan masyarakat. Namun terkadang, masih ada warga miskin yang perlu bantuan. Itulah yang kami coba membantu mereka secara ikhlas,’’ ujar Puspawati. Dikatakan Puspawati, Iwapi bersama pengurus lainnya tidak sekadar membantu uang, juga dalam program jangka panjangnya bagaimana membuat pro-

Bali Post/ist

BANTUAN - Ibu-ibu peduli masyarakat kurang mampu Gianyar meyerahkan bantuan uang tunai kepada Ni Made Jangklek, warga miskin di Banjar Tengah Kauh, Peliatan, Ubud.

gram pengembangan ekonomi rakyat yang dapat menghapus kemiskinan di masyarakat yang kini jadi sorotan publik. Iwapi Gianyar, menurutnya, telah melakukan berbagai usaha untuk memberdayakan masyarakat miskin. Agenda yang disusun menunjukkan sejumlah agenda besar berikut program-programnya yang jelas serta terukur, sebagai solusi yang efektif sehingga tidak cukup hanya diperbincangkan saja. Ibu-ibu peduli ini tidak menyangka, di balik glamor pariwisata Ubud masih ada warganya miskin. ‘’Karena itulah, kami terus bergerak membantu warga miskin di Gianyar sehingga suatu saat Gianyar dapat bebas dari masyarakat miskin. Dengan pengembangan usaha-usaha produktif, lanjut Puspawati, masyarakat miskin yang banyak ditemui di pedesaan ekonominya akan cepat tumbuh, pengangguran pun bisa diserap. ‘’Inilah komitmen Iwapi untuk membantu pemerintah mengentaskan masyarakat miskin termasuk pengangguran,’’ katanya. Implimentasi kebijakan pemberantasan kemiskinan, yang dilakukan Iwapi Gianyar selalu konsisten dan berkelanjutan, mampu menstimulir peningkatan kegiatan ekonomi kelompok masyarakat, khususnya di sektor kerajinan yang banyak diusahakan di Gianyar — industri kecil dan menengah, dan kegiatan perdagangan. (027/*)


GAYA HIDUP

18 KHASIAT Nenas untuk Bersihkan Paru-paru PARU-PARU merupakan bagian vital dari sistem pernapasan manusia. Namun terkadang tanpa sadar banyak orang malah merusak paru-parunya sendiri dan bahkan paru-paru orang lain di sekitarnya dengan merokok. Padahal, tanpa diperparah dengan asap rokok saja, paru-paru kita akan kehilangan elastisitasnya seiring berjalannya waktu (usia). Sebagian orang percaya bila habis merokok bisa membersihkan paruparunya dengan minum air kelapa gading yang masih muda. Namun, itu belumlah dapat dibuktikan secara medis keampuhannya. Buah lain di sekitar kita yang dipercaya dapat membantu mempertahankan dan membersihkan paru-paru adalah nenas. Makan buah nanas segar sebanyak-banyaknya selama tiga hari penuh selama 10 hari, dipercaya dapat membantu mempertahankan dan membersihkan paru-paru kita. Selain itu, sari jahe, almond mentah dan jus labu yang dipadukan dengan nenas juga bagus untuk paruparu. Selama tiga hari melakukan diet nenas, bisa diimbangi dengan minum teh diet di pagi hari atau malam harinya. Setelah tiga hari, hentikanlah mengonsumsi nenas. Lanjutkan dengan mengonsumsi buah jeruk atau wortel untuk mempersiapkan tubuh mengonsumsi makanan yang lebih berat. Untuk mengonsumsi sayuran atau buah lainnya, tunggulah sekitar 6 jam setelah makan jeruk dan wortel. Setelah itu, makanlah seperti biasa. Untuk menyesuaikan pada saat-saat pertama, hindari dulu makan makanan yang terlalu berat seperti nasi, sayur nangka dan sejenisnya. (sug/berbagai sumber)

Senin, 12 Oktober 2009 05.52 05.54 05.56 06.00 06.05

06.35 07.05 07.35 08.05 09.00 09.30 10.00 10.30 11.00 12.00 12.05

12.30 13.00 13.30 14.00 14.30

Mars Indonesia Raya Mars Bali Jagadhita Lagu Ngastitiang Bali Puja Trisandya Dharma Wacana Tatwa Etika Agama Hindu dan hari Raya Galungan & Kuningan bag 2 Seputar Bali Pagi Bali Channel Lintas Mancanegara Lejel Home Shopping Lembar Wanita Telekuis Klip Bali TV Mart Dialog Menkes Lejel Home Shopping Puja Trisandya Dharma Wacana Pemahaman Agama Hindu dalam Kehidupan Sehari-hari bag 3 Berita Siang Serial Ravana TV Mart SMS Chat Yowana Live

15.30 16.00 17.00 17.05 17.30

18.00 18.05 19.00 19.30 20.00 21.00 21.30 21.35 22.00 22.05 23.00 23.30 24.00

Gita Shanti Pabligbagan Sekilas Berita Melali Sambil Melajah Melali ke Pembuatan Tedung bag 2 Dharma Wacana Pemahaman Agama Hindu dalam Kehidupan Sehari-hari bag 4 Puja Trisandya Seputar Bali Klip Bali Orti Bali Dialog Interaktif Jeng Ana Lintas Mancanegara Sekilas Berita Ista Dewata Pura Ida Ratu Dukuh Pujung Sari Besakih Sekilas Berita Dialog Interaktif Teh Mayang Suluh Indonesia SMS Chatting Penutup

Citra Garden

b.o.u.l.e.v.a.r.d.

JL. TEUKU UMAR BARAT, SEMINYAK - KUTA

exlusive residence & villa GENTA PROPERTY

HUB: Telp. (0361) 424896 081 238 94908, 081 238 94909 C.438794-bgn

Senin Pon, 12 Oktober 2009

Bali Kaya Tanaman Obat Herbal Denpasar (Bali Post) Sebagai negara tropis, Indonesia, termasuk Bali, memiliki potensi untuk mengembangkan tanaman obat. Sepanjang tahun alam Indonesia menyediakan tumbuh-tumbuhan yang dapat dijadikan obat tradisional. Hampir semua tanaman yang ada di sekitar kita dan bisa kita makan, itulah obat. “Karena itu, tanaman apa saja yang berkhasiat untuk penyembuhan perlu diinventarisasi dan dikembangkan,” kata Dekan Fakultas Kesehatan Ayur Weda Universitas Hindu Indonesia (Unhi) Denpasar Prof. dr. Gusti Ngurah Nala, baru-baru ini. Guna menyediakan keberlangsungan bahan baku obat-obatan herbal, para petani penting didorong tidak hanya menghasilkan produk pangan, tetapi juga bahan baku obat tradisional. Sementara terkait dengan pemakaian herbal, Hindu memiliki ilmu kedokteran yang sudah sangat terkenal dari sejak dulu, namanya pengo-

batan Ayur Weda. Pengobatan Ayur Weda mengacu pada isi kitab Ayur Weda yang lahir ribuan tahun lalu. Kitab Ayur Weda merupakan bagian dari kitab Upaweda, termasuk di dalam kelompok kitab suci Weda Smerti. Namun, kitab Ayur Weda ini sering dikelirukan dengan kitab suci Yayur Weda yang merupakan bagian dari kitab Weda Mantra, termasuk dalam kelompok kitab suci Weda Smerti. Yayur Weda itu sendiri merupakan kitab suci yang mengulas tentang yadnya atau upacara. Kitab Ayur Weda merupakan bagian dari kitab suci

Hindu, Weda Smerti Upaweda. Guru besar Unud ini melanjutkan, pengobatan Ayur Weda perlu digalakkan sebagai pengobatan alternatif. Dengan makin banyak lahir pengobat Ayur Weda, masyarakat mempunyai pilihan untuk berobat — apakah ke dokter allopati (nontradisional atau modern) atau ke pengobat Ayur Weda (tradisional). Mutu pelayanan dan pengobatan keduanya hampir sama. Bedanya terletak pada obat yang diberikan. Dokter modern atau allopati memberikan obat sintetik, sedangkan pengobat Ayur Weda memberikan ramuan obat herbal alami. (08)

Sejumlah Dubes Belajar Membatik di Sleman Sleman (Bali Post) Sejumlah duta besar (dubes) negara-negara di Eropa dan Asia Timur, Minggu (11/ 10) kemarin belajar membatik di Wisata Batik ‘’Nakula Sadewa’’ Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). “Ada 12 dubes dari negara-negara di Eropa dan Asia Timur yang hadir untuk belajar membatik dan melihat secara langsung proses pembuatan batik tulis,” kata pemilik Wisata Batik ‘‘Nakula Sadewa’’, Bambang Sumardiyono. Menutrutnya, para duta besar yang hadir dalam kesempatan tersebut di antaranya Dubes Slovakia Stefan Rozkopal, Kuasa Usaha Ad Interim Kedutaan Besar Pakistan untuk Indonesia Mirza Salman Babar Beg, staf pengajar di Konazawa College Of Art Japan Yu Oono, serta dari Korea, India, Palestia, Latvia, Malaysia dan beberapa negara lainnya. “Memang tidak semua dubes ikut belajar membatik, namun mereka memberikan apresiasi yang sangat tinggi terhadap kerajinan batik tulis, setelah mereka melihat langsung bagaimana proses membatik mulai dari membuat pola hingga pewarnaan,” katanya. Ia mengatakan, sejak beberapa waktu terakhir pihaknya berupaya keras mempromosikan kerajinan batik tulis Sleman di sejumlah negara di Eropa dan Asia melalui berbagai

Bali Post/ant

MEMBATIK - Duta Besar (Dubes) Republik Slovakia Stefan Rozkopal (kanan) belajar membatik saat mengunjungi salah satu sentra pembuatan batik tulis di Sleman, Yogyakarta, Minggu (11/10) kemarin. kegiatan seperti pameran. “Ada beberapa pameran yang difasilitasi Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X, seperti di Jepang, Latvia, Jerman, dan beberapa negara lainnya, serta beberapa kali kami diundang untuk menggelar pameran seperti di Thailand dan Vietnam,” katanya. Bambang mengatakan, setiap berlangsung pameran di negara-negara tersebut, sambutan masyarakat setempat sangat positif, dan hasil karya batik tulis yang dipamerkan pasti habis diborong mereka. “Bahkan saat pemeran di Latvia yang dibuka sekitar pukul 16.00 waktu setempat, antrean pengunjung masih memanjang sekitar 500 meter hingga pukul

01.00 dini hari,” katanya. Bahkan, lanjutnya, batik yang sebenarnya tidak dijual eceran dan hanya sebagai pelengkap pameran, banyak yang dibeli meskipun harus menunggu pameran berakhir. Kepala Bidang Pariwisata Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Sleman Wahyudi Heru Santosa mengatakan, kegiatan dubes belajar membatik ini sebagai ajang promosi kerajinan batik tulis Sleman di dunia internasional. “Ini sebagai bukti bahwa batik merupakan karya bangsa Indonesia, sehingga melalui kegiatan tersebut mereka tahu dan mengerti karya seni budaya milik bangsa ini,” katanya. (ant)

Bali Post/pik

Kelompok Lars

Kecam Teroris

Lars Buat Lagu ”BOM’’ MUNGKIN grup Lars dari Ciledug satu-satunya band yang membuat lagu tentang kematian Noordin M. Top, teroris yang ditembak Densus 88 baru-baru ini. “Saya tidak langsung menuliskan nama Noordin M. Top. Tetapi secara denotatif dan sengaja saya buat liriknya sangat halus. Bahkan kata teroris saja tidak ada. Judulnya ‘’BOM’’, kepanjangan dari Burn of Mother. Lagu ini berisi dampak samping akibat kekejaman Noordin M. Top dan kelompoknya. Ibu pertiwi alias mother menangis melihat anakanaknya berguguran akibat kekejaman dan ulah para teroris, dan lama nian tanah air terbakar. Tetapi alhamdulillah, para pembuat onar kini telah ditumpas habis

oleh Densus 88,” ujar Feby, vokalis yang menulis lirik lagu tersebut. Lars dibangun 1 Januari 2009. Kini, Lars digawangi empat musisi muda yaitu Feby (vokal), Alund (gitar), Jati (gitar), Alan (drum) dan Dwa (bas). Saat manggung di Blok M Mall (BMM) dalam rangka memeriahkan ultah ke-17 BMM, aksi panggung Lars sangat memesona pengunjung. “Di tempat ini pula, kami dari Lars berhasil menyabet juara pertama dalam ajang indie band festival, juara II Plankton dari Surabaya dan juara III diraih Histeria dari Jakarta,” lontar Feby saat ditemuai usai manggung. Yang unik, di panggung lima personel Lars tidak mengenakan sepatu lars.

Justru kelimanya berkacamata. “Kebetulan, Lars kepanjangan dari Larangan Selatan, kampung asal kami di Ciledug. Lars secara filosofi juga berarti kuat, kekal dan abadi. Bukan berarti kuat karena menindas yang lemah,” kata Jati. Meski mereka berasal dari sebuah daerah di pinggiran Jakarta, tetapi mereka punya niat dan harapan ingin eksis di dunia musik. “Kebersamaan adalah kiat kami. Dalam industri, meski kami tetap memprioritaskan idealisme dalam bermusik, tetapi kami juga berkompromi dengan faktor komersial. Lirik lagu kami easy listening yang mudah didengar dan ditangkap pendengar. Perbandingannya, 60 lawan 40,” tandas Feby. (pik)

Vokalis Boyzone Meninggal London Penyanyi (vokalis) Boyzone, Stephen Gately (33), yang mengakibatkan sensasi di dunia musik pop 10 tahun lalu dengan mengumumkan ia adalah gay, meninggal sewaktu berlibur di Mallorca, Spanyol. Demikian pernyataan di laman resmi kelompok musik pop Irlandia tersebut, Minggu (11/10) kemarin. “Stephen meninggal secara tragis sewaktu berlibur di Mallorca kemarin,” katanya. Stephen, katanya, menetap di pulau pelancongan liburan Spanyol itu bersama pasangannya, Andrew

Cowles, dan anggota lain grup band tersebut. Harian News of the World melaporkan di lamannya, Stephen telah meninggal setelah minumminum. “Kelihatannya dia keluar untuk minum-minum, lalu kembali, tertidur dan tak pernah bangun lagi,” kata surat kabar itu — yang mengutip keterangan seorang teman penyanyi tersebut yang tak disebutkan jati dirinya. Band lima anggota itu yang dipersatukan oleh impresario pop Louis Walsh yang juga membentuk Girls Aloud dan Westlife, paling terkenal di Irlandia, Australia, Selandia Baru, Asia dan

Inggris. Grup musik tersebut memiiki enam hit di pop chart Inggris antara 1994 dan 2000, termasuk “Stay” pada 2001. Kelompok itu secara resmi bubar pada 2000, ketika Ronan Keating keluar dan bersolo karier. Tetapi mereka bersatu kembali untuk beberapa acara pada 20072008. Kemunculan Stephen satu dasawarsa lalu sebagai anggota satu kelompok yang pemirsa utamanya adalah gadis remaja, mengakibatkan sensasi di dunia musik pop. Ia dan Cowles menikah di catatan sipil pada 2006. (ant/rtr)


NUSANTARA

Senin Pon, 12 Oktober 2009

19

Ngecer Togel, Satpam Pabrik Dibekuk

Bali Perlu Energi Alternatif

Syaratnya, Ramah Lingkungan dan Murah BELAKANGAN ini, antara pasokan dan kebutuhan listrik di Bali mengalami kepincangan. Dalam kondisi normal, kebutuhan listrik di Bali sesungguhnya cukup aman karena beban puncak masih bisa diimbangi kapasitas listrik yang tersedia. Namun, segera menjadi ancaman ketika sumber-sumber listrik di Bali mengalami gangguan atau memasuki masa pemeliharaan periodik. Pada saat itulah Bali terancam mengalami krisis listrik. Cara konvensional dengan pemadaman listrik jelas tidak nyaman. Kalangan pariwisata dan perusahaan lainnya mengeluh, kalau listrik dari PLN dikonversikan dengan genset, misalnya, tentu akan jauh lebih mahal. Untuk itu, mantan Ketua Bali Tourism Board (BTB) Bagus Sudibya menyerukan perlu segera dicari sumber energi listrik alternatif. Kapasitas energi listrik di Bali kini sebesar 562 MW di mana 200 MW di antaranya disokong jaringan interkoneksi Jawa-Bali. Konsumen listrik di Bali tercatat 740.000 pelanggan dengan pemakaian beban puncak cenderung meningkat, karena pada bulan Januari lalu pemakaian tertinggi hanya 432 MW, namun kini beban puncak 493 MW. Dalam dua bulan ini, PLTG Gilimanuk dalam masa pemeliharaan, berarti 130 MW yang dihasilkan pusat pembangkit tersebut keluar dari sistem kelistrikan di Bali. Dengan demikian kapasitas yang tersedia masih tersisa 432 MW, sehingga cukup riskan dalam menghadapi beban puncak yang mencapai 493 MW. Selama ini PLN menerapkan sejumlah terobosan untuk menyiasati kekurangan pasokan listrik di Bali akibat PLTG Gilimanuk dalam pemeliharaan. Salah satu alternatif mengatasi hal tersebut dengan melakukan penyalaan listrik secara bergilir. PLN menawarkan alternatif lain dengan melakukan penghematan penggunaan listrik selama 24 jam, baik siang dan malam. Jika ke-740.000 konsumen listrik di Bali sanggup melakukan penghematan 100 watt/pelanggan, maka penyalaan bergilir selama proses pemeliharaan PLTG Gilimanuk dapat dihindari. Untuk itu sangat diharapkan kesadaran dan pengertian masyarakat untuk menggunakan listrik secara bijak. Bagus Sudibya mengatakan, krisis listrik di Bali harus segera diatasi. Antara lain mencari alternatif energi baru sehingga Bali lebih independen dan tak sepenuhnya bergantung dengan sistem interkoneksi Jawa-Bali. Mengapa? ‘’Jawa sendiri saat ini masih kekurangan pasokan listrik. Dengan demikian kalau terjadi sesuatu, tentu mereka mendahulukan kepentingan di Jawa. Pasti muncul pikiran di Jawa saja kekurangan, masak Bali didahulukan. Secara sosial dan demografi, hal itu wajar dan logis saja. Kalau listriknya bersumber di Bali, tentu kita juga berpikir logis seperti itu,’’ ujar Sudibya. Oleh karena itu, upaya pemenuhan kebutuhan listrik yang selama ini ditempuh PLN, sebaiknya segera diakhiri dan diganti dengan pencarian alternatif baru. Untuk itu perlu dilakukan studi yang serius, kira-kira listrik dengan sumber energi apa yang paling cocok di Bali. Tentu saja batasannya adalah renewable, ramah lingkungan dan murah. Di dunia saat ini muncul berbagai energi alternatif untuk menghasilkan listrik. Antara lain tenaga surya, energi angin, tenaga gelombang laut, perbedaan tempratur laut seperti yang dipakai di Swedia dan dari sampah yang cukup berhasil di Yokohama dan Tokyo, Jepang. Selain itu, juga tersedia sumber lainnya seperti tenaga batu bara, geothermal dan yang paling kontroversial adalah listrik tenaga nuklir. Sebelum ‘’yang berat-berat’’ seperti nuklir itu, Bagus Sudibya berharap muncul energi alternatif yang bersifat jangka panjang. Pemerintah Provinsi Bali harus proaktif mencari jalan keluar, sebab kalau listrik di Bali mati-hidup terus ujung-ujungnya nanti merusak citra Bali sebagai destinasi pariwisata. (gre)

Struktur Kabinet Dari Hal. 1 Hatta tidak bersedia menjelaskan tentang komposisi struktur kabinet mendatang seperti perbandingan menteri asal partai politik dan profesional, maupun apakah partai yang selama ini beroposisi dengan pemerintah akan dimasukkan ke dalam kabinet. Ia hanya mengatakan menteri yang terpilih harus mau menandatangani pakta integritas dan kontrak politik yang sudah selesai disusun. Pakta integritas itu antara lain mengatur pencegahan penyalahgunaan wewenang dan perbuatan korupsi dalam proyek pengadaan di departemen yang dipimpin oleh menteri bersangkutan. Bersamaan dengan pakta integritas tersebut, Yudhoyono sebagai calon presiden terpilih periode 2009-2014 juga sudah menyelesaikan kontrak politik berisi aturan main dengan partai koalisi dan program seratus hari pertama pemerintahan mendatang. Kabinet baru pemerintahan periode 2009-2014 menurut rencana akan diumumkan oleh Yudhoyono pada 21 Oktober 2009. Hatta mengatakan jumlah menteri dalam kabinet baru mendatang sesuai UU Kementerian Negara tidak akan melebihi 34 di luar pejabat setingkat menteri seperti Kapolri, Panglima TNI, Jaksa Agung, Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), dan Sekretaris Kabinet. (kmb4/ant)

TELEPON PENTING Reservasi Garuda

: 0804-1-807807/ (021) 23519999 Reservasi Merpati : 235358 Reservasi Bouraq : 241397 Reservasi Mandala : 222751 RUMAH SAKIT RSUP Sanglah : 227912-15 PMI/RSUP Sanglah : 227911 RSAD Udayana : 228061 RSU Wangaya : 222141 RSU Manuaba : 426393 RSU Surya Husada : 235041 : 233786 : 233787 RSU Puri Raharja : 222013 RSU Saidharma : 227220 RSU Dharma Yadnya : 462629 : 462488 Fax. : 462488 RSU Dharma Usadha : 227560 : 234824 Klinik SOS Gatot Kaca : 223555 RS Bhakti Rahayu : 430270 : 403245 RS Bhayangkara : 234670 RSU Sari Darma Jl. Pulau Seram No.1 : 226866 RSU Prima Medika Jl.P.Serangan No.9X : 236225 (Hunting) Fax : 236203 Rumah Sakit Bersalin Harapan Bunda : 265533 - 34 Layanan Psikiatri Jl. Belimbing 74 Dps. : 249488 Polda Bali : 236494 Posko Bantuan Tourist Police : 224111 Nusa Dua Clinik : 771324

Klinik Mas (Jl. Raya Mas-Ubud) : 974573 Maskas PMI Cabang Badung Jl. Imam Bonjol Denpasar: 484305 Pelayanan Abulance Gawat Darurat PMI Cab. Badung : 484305 Pelayanan Usaha Transfusi Darah (PUTD) PMI Cabang Badung d.a. RSUP Sanglah Denpasar : 227224 : 227915 : 227911 s.d. 227915 UGD Jiwa 24 Jam (Posko PSC Dinas Kesehatan Propinsi Bali) : 0361 7805498 Informasi AIDS : 239191 Yayasan Peduli Keluarga/ Narkoba : 259597/ 08123988429 Dinas Kebakaran Kota Denpasar : 113.1 Dinas Kebakaran Kab. Badung : 113.2 Gangguan PLN : 123 STB-N : 262872 Gangguan PDAM : Kodya Denpasar : 240749 PDAM Badung : 421845 Layanan Informasi & Pengaduan PT. Pertamina (Persero) : 232222 : 0800-13-55555 (Bebas Pulsa) : 08155800 5555 (SMS) RSU Wisma Prashanti, Tabanan : 819601 Call Center Safe Community Kota Denpasar : (0361) 223333 dan SMS (0361) 8022232

Bali Post/udi

TOGEL - Dua tersangka judi togel digelandang aparat Polsek Muncar, Banyuwangi, Minggu (11/10) kemarin.

PKS Minta Hidayat Dijadikan Menko Kesra Jakarta (Bali Post) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengharapkan Hidayat Nur Wahid menduduki posisi menteri dalam kabinet mendatang. Jika diperkenankan Presiden terpilih Susilo Bambang Yudoyono, mantan Ketua MPR itu bisa menempati posisi sebagai Menko Kesra. Alasannya, Hidayat memiliki kemampuan mengemban tugas tersebut. Harapan ini disampaikan Presiden PKS Tifatul Sembiring kepada wartawan, usai penutupan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PKS di Jakarta, Minggu (11/10 kemarin). ‘’Yang pasti saya berharap Pak Hidayat bisa masuk kabinet, setelah tidak terpilih sebagai ketua MPR untuk periode berikutnya. Sudah sepantasnya dia mendapat posisi terhormat di kabinet,’’ tandasnya. Ketika disinggung soal dirinya yang juga diusulkan PKS menjadi menteri, Tifatul enggan menjawabnya dan hanya melemparkan senyum. Tetapi, diakui Tifatul, dirinya memang dikabarkan akan ditunjuk menjadi Menkominfo dalam susunan kabinet SBY yang baru. Namun, ia sendiri belum mengetahui kabar itu. Jika memang ditunjuk, dirinya siap. Itu pun kalau mendapat persetujuan dari PKS, karena

partainya tidak memperbolehkan rangkap jabatan. Tifatul enggan mengungkapkan berapa jatah yang diperoleh PKS dalam kabinet mendatang. Semua itu dikembalikan lagi kepada SBY selaku presiden terpilih. Hingga kini, diakuinya, belum ada lagi pembicaraan lebih lanjut mengenai kaderkader PKS yang akan dipilih menjadi menteri. ‘’Kita tunggu saja nanti,’’ selorohnya. Pihaknya tidak keberatan dengan rencana SBY memasukkan PDI-P dan Partai Golkar dalam kabinet SBYBoediono. Hal itu merupakan hak prerogatif SBY dan merupakan bagian dari strategi mengamankan pemerintahannya. PKS bisa menerima keinginan SBY yang ingin membentuk strong government dengan cara merangkul semua kekuatan politik. Tetapi PKS yakin komitmen SBY yang mendahulukan par-

tai-partai koalisi dalam penyusunan kabinet. Figur 2014 Dalam kesempatan itu, Tifatul Sembiring juga mengungkapkan, partainya memerlukan seorang tokoh atau figur sentral untuk bisa menang pada pemilu 2014. ‘’PKS memang perlu memunculkan tokoh ideologi dan mesin partai untuk kepentingan pemenangan pemilu 2014. Ini penting dan merupakan bagian dari strategi untuk menang,’’ katanya. Menurut Tifatul, tuntutan agar PKS memiliki tokoh atau figur sentral sudah makin kuat dan mulai terasa dibutuhkan. Selama ini, ungkapnya, PKS memang terlalu konsentrasi pada sistem pengkaderan sehingga tidak ada yang menjadi tokoh sentral di PKS. Tetapi untuk pemilu 2014 nanti akan diusung tokoh yang dianggap

Banyuwangi (Bali Post) Gara-gara ngecer togel, Ari Sumiran (51), satpam pabrik di Kedungrejo, Muncar, Banyuwangi dibekuk polisi, Minggu (11/10) kemarin. Tersangka ditangkap sesaat setelah mengedarkan judi kupon putih. Dari tangan pelaku disita beberapa lembar kupon togel dan sebuah HP. Tersangka sudah lama menjadi TO petugas. Penangkapan Ari Sumiran berawal dari ditangkapnya Busairi alias Koyim (47), warga Kedungrejo, Muncar. Pelaku ditangkap di rumahnya sekitar pukul 14.30 WIB. Tersangka diduga sebagai pengepul judi togel. Jaringan bisnis ini disinyalir beredar di kawasan dalam pabrik. Salah satunya pengecernya adalah Ari Sumiran. Begitu ditangkap, Busairi hanya bisa pasrah. Dari rumah tersangka polisi menemukan lembaran kupon togel yang masih baru. Polisi juga menyita rekapan hasil penjualan togel di atas lembaran kertas kosong. Data rekapan nomor itu dikirimkan seseorang melalui HP. ‘’Semuanya sudah kami sita sebagai barang bukti,’’ kata Kapolsek Muncar AKP Bakin seizin Kapolres Banyuwangi. Setelah tertangkap, Busairi langsung ‘’bernyanyi’’. Pria ini mengaku memiliki jaringan pengecer di dalam pabrik. Tersangka menyebut nama Ari Sumiran. Pengakuan itu dengan cepat dikembangkan. Petugas kemudian meluncur ke pabrik tempat Ari bekerja. Pukul 15.30 rombongan

mampu dan tokoh itu harus dipersiapkan dari sekarang dan akan dimulai pada Musyawarah Nasional (Munas) PKS pada April 2010. Kepada jajaran kader dan pengurus PKS di seluruh Indonesia, Tifatul mengatakan, untuk mendapatkan citra yang baik dari masyarakat, PKS tidak perlu mengubah karakter yang selama ini sudah dijalankan, dengan terus memberikan penjelasan kepada masyarakat mengenai hal itu. Ia mengatakan, Rakernas PKS telah menghasilkan sejumlah rekomendasi dari 33 Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) untuk disampaikan pada Munas PKS April 2010, yang terkait dengan target dan program kerja PKS menghadapi pemilu 2014. Menanggapi pertanyaan soal sikap tegas PKS ke depan, apakah menjadi oposisi atau berkoalisi dengan pemerintah, Tifatul Sembiring mengatakan, PKS akan membahas masalah itu pada Munas 2010. Selain itu, PKS juga akan melihat posisi partai-partai lain dalam menghadapi pemilu 2014. (kmb4/kmb3)

Jakarta (Bali Post) Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan menandatangani keputusan presiden (keppres) pemberhentian tetap Antasari Azhar dari jabatannya sebagai Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Senin (12/ 10) ini. Menteri Sekretaris Negara Hatta Radjasa usai rapat di kediaman Presiden Yudhoyono, Puri Cikeas Indah, Bogor, Minggu (11/10) kemarin mengatakan draf keppres tersebut sudah selesai disusun dan tinggal menunggu ditandatangani oleh Presiden. ‘’Yang jelas sudah disiapkan. Saya kira Senin sudah,’’ ujarnya. Presiden pada Kamis (8/ 10) telah menerima surat pemberitahuan status terdakwa Antasari Azhar yang dikirimkan oleh Kejaksaan Agung. Surat tersebut dikirimkan tepat pada hari perta-

prosesi membersihkan buana agung (alam lingkungan) dan buana alit dalam rangka mempersiapkan diri menuju kegiatan spiritual. Dalam upacara Sugihan itu ada prosesi ngerebu. Prosesi ngerebu itu adalah salah satu konsep pembersihan buana alit. Ngerebu itu hendaknya jangan dilihat dari sisi upacaranya saja, sebab di situ sesungguhnya ada konsep masimakrama (bertemu keluarga). Ketika prosesi perebuan terjadi, anggota keluarga ada di sana. Setelah dipersembahkan kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa, aturan yang berisi nasi, daging, telor dan sebagainya disantap bersama. Dalam santap bersama ini rasa

kekeluargaan akan makin erat. Jika ada anggota keluarga yang sebelumnya sempat bersitegang, misalnya, melalui prosesi ngerebu diharapkan bisa mencair. Dalam konteks itu sejatinya ada proses penyucian pikiran, yang tadinya keruh bisa menjadi bening kembali. Dengan demikian kedamaian dan ketenangan akan tercipta dalam diri menyongsong hari raya Galungan. Galungan juga merupakan momen untuk melakukan introspeksi diri (mulatsarira) atau evaluasi diri. Apakah selama ini kita sudah mampu mengalahkan hawa nafsu atau melenyapkan sifat-sifat rajas dan tamas. (lun)

Keppres Pemberhentian Antasari Diteken Senin

Menahan Diri Dari Hal. 1 Untuk menyambut hari raya Galungan, umat seharusnya memiliki kesucian batin dengan menahan diri dari segala macam godaan indria. Dengan demikian, Sugihan Jawa dan Sugihan Bali jika dilihat dari konsepnya menyiapkan umat Hindu menghadapi berbagai godaan duniawai yang datang menjelang hari raya Galungan. Pada kedua sugihan ini, kekuatan rwa bhinneda diupayakan berada pada titik keseimbangan untuk menuju pada ketenangan dan kedamaian. Dosen Universitas Hindu Indonesia (Unhi) Denpasar

Wayan Suka Yasa mengatakan, prinsip yang paling mendasar dalam perayaan Galungan dan Kuningan itu adalah tegaknya dharma. Untuk menegakkan dharma itu mesti ada proses penyucian buana agung dan buana alit. Proses itu dimulai saat sugihan. ‘’Sugi’’ artinya membersihkan. Jika dalam Sugihan Bali umat membersihan atau menyucikan buana alit, sedangkan Sugihan Jawa diasosiasikan melakukan penyucian di luar diri (buana agung). Proses pendakian spiritual ini melewati rerahinan penyajan (apang saja nyujatiang raga — berjanji menegakkan dharma). Untuk menegakkan dharma mesti ada upaya untuk melen-

yapkan sifat-sifat buruk dalam diri, sehingga ada prosesi penampahan Galungan. Yang di-tampah (dipotong atau dihilangkan) itu sejatinya adalah sifat buruk dalam diri. Sifat buruk itu diasosiasikan dalam bentuk binatang babi. Jika sifat-sifat rajas dan tamas sudah hilang dalam diri, yang tersisa hanya sifat satwan. ‘’Semua rerahinan serangkaian Galungan itu mengandung filosofi yang perlu kita maknai dalam konteks kekinian,’’ ujar Suka Yasa. Hal yang sama dikatakan Ida Rsi Bhujangga Waisnawa Putra Sara Shri Satya Jyoti dari Gria Bhuwana Dharma Santhi Sesetan. Sugihan itu merupakan

Untuk Informasi Dari Hal. 1 Pada orang yang telah berumur, gejalanya ditandai dengan seringnya muncul rasa haus, sering buang air kecil, badan terasa lemas, banyak makan tapi berat badan selalu menurun, kesemutan, kulit kering, berkeringat, gatal-gatal, dan sebagainya. Apabila penyakit ini dibiarkan tidak terkendali, maka bertahun-tahun kemudian akan timbul komplikasi kronis yang berakibat fatal, seperti munculnya penyakit jantung, terganggunya fungsi ginjal, terjadi kebutaan, pembusukan pada kaki yang kadang memerlukan amputasi, gangguan saraf, stroke, impotensi pada pria, dan sebagainya. Bahkan penyakit ini bisa membuat mata rabun serta buta mendadak. Untuk

membuat penyakit ini enyah, sampai saat ini belum ditemukan obatnya. Tapi untuk membuat penyakit ini tidak sampai pada tahap komplikasi, banyak hal yang bisa dilakukan. Di antaranya adalah mengonsumsi isoflavon dan sejumlah vitamin serta mineral yang terdapat pada biji kacang hijau dan kedelai, yang merupakan bahan baku Zena-600. Walaupun demikian, menjaga pola hidup yang sehat tetap lebih penting dilakukan. Misalnya, berolahraga secara teratur, beristirahat secara teratur, meminum air dengan cukup, tidak merokok, tidak mengonsumsi alkohol, dan sebagainya. Zena-600 sudah laku di seluruh wilayah pemasarannya. Ini tak lepas dari manfaatnya yang nyata dan produknya yang diolah higienis. Selain itu, formulanya

merupakan penyempurnaan dari formula-formula kedelai bubuk yang selama ini banyak beredar di pasaran. Dan ini amat ditunjang oleh mulai sadarnya masyarakat untuk beralih ke bahan nabati alami dalam memelihara kesehatan. Tetapi, produk ini bukanlah obat melainkan makanan kesehatan untuk memelihara kondisi tubuh. Sudah tersedia diseluruh Ap. Kimia Farma, Apotikapotik, Toko Obat , Mini Market dan Super Market. Untuk informasi Hub. Perwakilan Bali 0361429979. Tersedia di Ap. Cahaya Jln. Patimura. Ap. Pondok Indah Jln. Buluh Indah. Ap. Era Medika Jln. Ayani Utara. Ap. Buana Medika Jln. Buana Raya Padangsambian. Ap. Qitta Jln. Raya Sesetan. Kab. Badung Hub. 0361-7863886. Telah tersedia di Ap. Asih Farma Jln.

aparat mendatangi pabrik NP. Tetapi, satpam pabrik penepungan itu ternyata sedang lepas dinas. Pencarian dialihkan menuju kediaman tersangka di Desa Kradenan, Kecamatan Purwoharjo. Di tengah jalan, aparat berpapasan dengan pelaku yang mengendarai sepeda motor. Di sinilah, bisnis togel yang dilakoni tersangka berakhir. Tersangka digelandang petugas tanpa perlawanan. Ada yang menarik dalam penangkapan kedua tersangka. Saat mereka dimintai keterangan penyidik, satu kiriman SMS dari keluarga Koyim nyasar ke HP Ari. Padahal, HP tersangka sudah diamankan petugas. Isi SMS itu menyatakan Koyim sudah tertangkap dan meminta Ari tidak menanyakan nomor togel lagi. SMS itu sempat dibalas oleh penyidik. ‘’Lalu saya balas dengan jawaban oke. Padahal orang yang dikirimi SMS sudah kami tahan,’’ kata Bakin. Kini, dua jaringan judi togel di kawasan pabrikan itu mendekam bersama di tahanan Mapolsek Muncar. Penyidik masih terus mengembangkan jaringan keduanya. Kapolsek menambahkan, istri Koyim, Siti (40), baru saja keluar Lembaga Pemasyarakatan (LP) Banyuwangi saat pria ini dibekuk. Siti divonis dua bulan penjara karena terbukti menjadi pengecer bisnis togel. Informasinya, Siti ditangkap polisi karena membantu suaminya mengedarkan bisnis haram tersebut. (udi)

ma persidangan terhadap Antasari sebagai terdakwa dalam kasus pembunuhan Direktur Utama PT Rajawali Putra Banjaran Nasrudin Zulkarnaen yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Berdasarkan surat pemberitahuan tersebut, Presiden Yudhoyono akan mengeluarkan keppres pemberhentian tetap Antasari Azhar dari jabatan Ketua KPK. Menurut UU No. 30 Tahun 2002 tentang KPK, pimpinan KPK yang berstatus tersangka harus diberhentikan sementara dari jabatannya. Sedangkan apabila statusnya sudah meningkat menjadi terdakwa, maka pimpinan KPK harus diberhentikan tetap. Saat ini dua pimpinan KPK lainnya yaitu Chandra Hamzah dan Bibit Samad Rianto telah menyandang status tersangka atas tuduhan penyalahgunaan wewenang dalam pengeluaran surat cekal. Untuk mengisi kekosongan pimpinan KPK, Presiden Yudhoyono telah mengeluarkan Perppu No. 4 Tahun 2009 tentang Perubahan UU KPK dan kemudian menunjuk tiga anggota sementara pimpinan KPK yaitu Tumpak Hatorangan Panggabean, Waluyo, dan Mas Ahmad Santosa. (ant)

Jawa Barat Dari Hal. 1 Menteri Luar Negeri Australia Stephen Smith MP sebagaimana dikutip siaran pers Kedubes Australia di Jakarta, Minggu kemarin menyebutkan, dari 17 juta dolar AS itu akan dibagi untuk Jawa Barat dan Sumatera Barat. (ant)

Postur Gemuk Raya Canggu. Ap. Citta Farma, Sibang Kaja. Ap. Hanah Gatsu Barat. Ap. Mahasandi, Kuta. Ap. Eka Wisada Nusa Dua. Kab. Tabanan Hub. 0361-261874/08124674562. Telah tersedia di Ap. Trimaya Jln. Gajah Mada. TO. Manik Sari Jln. Kenyeri Kediri. TO. Mawar Jln. Pahlawan Kota. Ap. Restu Farma Jln. Pahlawan. Ap. Surya Farma Jln. Gajah Mada. Kab. Jembrana Hub. 08123889551. Telah tersedia Ap. Dewi Farma Jln. Udayana. Ap. Medisin Jln. Udayana. Ap. Patria Usada di RS Dharma Sentana. Kab. Gianyar Hub. 0361 7429352/081916181563. Telah tersedia TO. Radix Jln. Berata. Ap. Herba Jln. Ciung Wana. Ap. Cinta Jln. Raya Sukawati. Ap. Mirah Usada Jln. Batuyang. Ap. Mertasari Farma. Ap. Ginda Rama Peliatan Ubud. (adv)

Dari Hal. 1 Seorang penghuni kamar kontrakan nomor 14, Usep Muzani, mengatakan salah satu pelaku yang tewas ditembak Tim Densus 88 berperawakan gemuk dan mirip teroris Mohammad Syahrir yang dicari polisi. ‘’Satu orang ditembak badannya agak gempal, kalau menurut saya mukanya lebih mirip Syahrir,’’ kata Usep, penghuni kamar yang bersebelahan dengan dua teroris itu. Mahasiswa Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatulah Ciputat tersebut menjelaskan, mereka mulai menghuni kamar 15 sekitar pertengahan Agustus 2009. Warga Terkejut Sementara itu, warga Perumahan Margahayu, Keca-

matan Bekasi Timur, Kota Bekasi, Jawa Barat (Jabar), terkejut dengan peristiwa penangkapan Fajar Firdaus alias Fajri yang diduga terkait jaringan teroris. Seperti diberitakan sebelumnya, dari ‘’nyanyian’’ Fajar inilah terungkap tempat persembunyian dua teroris yang ditembak tersebut. Ketua RT6 RW 16 H. Makmuri menuturkan, warga tidak menyangka bila Fajar terkait dengan jaringan teroris. ‘’Yang saya tahu, Fajar baru saja selesai wisuda di Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah pada tahun ini. Ia sempat bekerja di bagian Tata Usaha (TU) Sekolah Islam Al-Azhar, Perumahan Kemang Pratama, Kecamatan Pekayon, namun dikeluarkan karena jarang masuk,’’ katanya. (kmb3/kmb4)


Bali Post Pengemban Pengamal Pancasila

TELEPON: Iklan/Redaksi/Sirkulasi (0361) 225764 Facsimile: 227418

SENIN PON, 12 OKTOBER 2009

ADA APA

Sempat Dikuasai Militan

Tentara Serbu Markas Besarnya Sendiri Bali post/ap

KONTES - Para pemenang kontes Ratu Plastik Hungaria yakni Reka Urban (tengah), runner-up pertama Edina Kulcsar (kanan) dan runner-up kedua Alexandra Horvath.

Kontes Ratu Operasi Plastik Budapest Ini adalah malam bagi para wanita dengan kecantikan palsu. Para kontestan memamerkan payudara implan, hidung dan wajah hasil operasi plastik dalam acara meriah “Miss Plastic Hungary 2009”. Kegiatan ini digelar sebagai upaya promosi keuntungan dari operasi plastik di negeri yang kini banyak memanfaatkan operasi untuk mempercantik fisik manusia tersebut. “Saya kira kompetisi ini sudah terlambat,” tandas fotografer Marton Szipal, salah satu tim juri. “Warga Hungaria sebelumnya menertawai operasi plastik, namun seiring waktu berjalan, sekarang saatnya wanita Hungaria untuk lebih memperhatikan penampilannya. Mereka adalah golongan wanita paling cantik di Eropa,” tandasnya. Ahli bedah plastik dr. Tamas Rozsos menjelaskan, kontes kecantikan ini juga memperlihatkan bagaimana pembenahan fisik, tak perlu sampai memiliki payudara superbesar, bibir tebal dan kulit kencang hingga di titik hampir sobek. “Ini adalah dunia untuk menciptakan harmoni. Mengurangi asimetris fisik dan memberikan kesempatan pada wanita untuk memiliki tubuh normal. Operasi plastik memiliki reputasi buruk di Hungaria, karena cerita-cerita berlebihan yang beredar,” papar Rozsos. Untuk masuk kualifikasi, 18 wanita Hungaria harus membuktikan mereka melakukan bedah penuh. Botox sederhana atau injeksi kolagen tak masuk dalam kualifikasi. Hampir semua kontestan memamerkan payudara montok mereka, juga hidung hasil kreasi tim dokter bedah. Di pengujung acara, ratu kecantikan operasi plastik akhirnya diraih Reka Urban (22), seorang hostess. Ia memenangkan sebuah apartemen di Budapest, kemudian runner-up pertama Edina Kulcsar mendapat hadiah sebuah mobil baru dan runner-up kedua Alexandra Horvath pulang dengan perhiasan berlian senilai 10.800 dolar AS (sekitar 97 juta rupiah). (ton/ap)

PM Italia Merasa Paling Teraniaya

Bali Post/ap

Silvio Berlusconi

Roma Nasib perjalanan karier politik Perdana Menteri (PM) Italia Silvio Berlusconi mengalir seperti tontonan film layar lebar, pindah dari satu episode ke episode lain. Setelah Mahkamah Konstitusi (MK) mencabut hak kekebalan hukumnya, PM Italia itu merasa seperti orang paling teraniaya. Pascahak kekebalan hukumnya dicabut, Kamis (8/10), Berlusconi terus pidato di televisi dan dalam berbagai wawancara

mengenai kekecewaan dirinya. Keputusan Pengadilan Konstitusi bahkan sudah membuat Berlusconi sering salah ucap, seperti saat diwawancarai Minggu (11/10) kemarin. Dalam sesi tersebut, taipan media Italia ini mengaku sudah menghabiskan jutaan euro untuk hakim. Kemudian dengan buru-buru, pemilik klub AC Milan ini langsung mengoreksi kesalahannya dengan mengatakan, uang sebanyak itu sudah diberikan kepada pengacara, bukannya hakim. Dicabutnya imunitas hukum pada diri Berlusconi diyakini bakal membuat PM berusia 73 tahun itu gundah gulana menghadapi sejumlah tuntutan hukum yang siap menghadangnya. Selain dituduh melakukan penyuapan, Berlusconi juga diyakini sudah menggelapkan pajak, melakukan korupsi, serta menggunakan dana ilegal untuk kampanyenya. Namun, Berlusconi tetap membantah semua tuduhan yang dialamatkan kepadanya itu. (ton/afp)

Rawalpindi Komando militer menyerbu markas besar militer milik mereka sendiri untuk membebaskan 39 orang yang disandera militan. Serbuan mengakhiri drama selama 22 jam, sebuah insiden yang menampar wajah militer negara pascamengeluarkan rencana baru untuk memberantas Al-Qaeda dan Taliban. Total 19 nyawa melayang sejak militan mulai melancarkan aksinya Sabtu lalu, tiga di antaranya sandera dan 8 dari militan. Sebelumnya, militan mengenakan seragam militer untuk bisa menerobos ke dalam dan menyandera markas besar yang terletak di kota batalyon Rawalpindi. Operasi penyelamatan yang dilakukan Minggu (11/10) pagi kemarin dinyatakan sukses dan berhasil menangkap salah seorang pemimpin kunci militan. Meski demikian, berhasilnya militan melakukan serangan terhadap markas besar sebagai pusat pertahanan paling kuat, memperlihatkan bagaimana kekuatan pemberontak aliansi antara Al-Qaeda dan Taliban tak bisa dipandang sebelah mata. Juga sebagai bukti, bagaimana kerapuhan kerangka militer menghadapi bersatunya kembali militan Taliban pascapemimpin mereka tewas di tangan militer. Peristiwa memalukan ini merupakan serangan besar ketiga di Pakistan dalam sepekan. Juru bicara militer Mayjen Athar Abbas mengatakan, tentara masuk ke dalam mabes pukul 06.00. Mereka langsung disambut oleh perlawanan dari lima militan bersenjatakan rompi bom yang berkumpul di dalam gedung kota yang menghubungkan Islamabad. “Tiga puluh sembilan sandera berhasil diselamatkan dan tiga tewas,” papar Abbas sambil menambahkan, tiga korban tersebut tewas di tangan militan. “Mereka memiliki rompi bom, bahan peledak rakitan,

granat dan ingin meledakkan semua sandera hingga menyebabkan tragedi dalam tingkat maksimum,” ungkapnya. Seorang yang ditengarai sebagai ketua tim militan berusaha melarikan diri dengan meledakkan beberapa bom. Namun, ia berhasil dilukai dan ditangkap. Petugas sedang menyelidiki hubungan antara satu-satunya militan yang berhasil selamat bernama Aqeel alias Dokter Usman dan penyerangan terhadap tim kriket Sri Lanka di Lahore, Maret lalu. Seorang analis mengatakan, kemampuan militan menginvasi mabes yang dijaga sangat ketat, bahkan berhasil memperoleh seragam militer adalah bukti dari kemungkinan mereka telah masuk ke dalam jajaran pasukan keamanan. Paling tidak, ini memperlihatkan militer sering dipaksa untuk bermain dalam posisi bertahan dan bukannya sebagai pihak penyerang. Lima militan bersenjata berat awalnya melakukan penyanderaan setelah empat kawannya berhasil melumpuhkan petugas di pintu masuk utama, Sabtu lalu. Kejadian itu menewaskan enam tentara termasuk seorang brigadir dan letnan kolonel. Para pelaku tiba menggunakan van warna putih yang diberitakan memiliki pelat nomor militer resmi. Belum ada kelompok mengaku bertanggung jawab, namun pemerintah mengatakan yakin Taliban Pakistan atau kelompok militan Islam berada di belakang semuanya. (ton/ap/afp)

Musim Panas Datang

Australia Siaga Hadapi Bencana Sydney Pejabat pemerintahan negeri kanguru mengumumkan sebuah peringatan baru terhadap kemungkinan adanya musibah besar kebakaran semak belukar. Jika benar terjadi, warga akan dipaksa untuk meninggalkan rumah mereka daripada tinggal dan berusaha melawan si jago merah. Dicabutnya kebijakan kontroversial “tinggal atau pergi” membuat pemilik rumah berhak untuk memutuskan sendiri, apakah pergi meninggalkan rumah atau tinggal dan melawan api. Dikoreksinya UU, setelah musibah Februari lalu yang dijuluki kebakaran Black Saturday menelan nyawa 173 orang. PM negara bagian Victoria John Brumby mengatakan, sistem rating bahaya api akan memberikan tanda, apakah kondisi cuaca berada di level paling ekstrem — nantinya dikeluarkan peringatan Code Red (bencana) dan nyawa manusia dalam level ini sangat terancam. “Tak ada rumah yang diyakini bisa 100 persen aman di masa sekarang ini,” ujarnya kepada wartawan, Minggu (11/10) kemarin. Pemerintah tak akan bisa memaksa warga untuk meninggalkan rumah mereka, namun warga di kawasan rawan kebakaran akan mendapat imbauan keras untuk mencari tempat perlindungan dan keluar rumah saat Code Red dikeluarkan. “Hari Code Red memberi peringatan akan adanya korban tewas atau ced-

era, ribuan rumah atau pusat bisnis akan hancur, juga rumah dengan konstruksi terencana dan kuat belum tentu aman dalam kebakaran,” paparnya. Saat Australia memasuki musim panas belahan selatan, Brumby mengatakan, sangat penting belajar dari pengala-

man musibah 7 Februari yang masih segar dalam ingatan semua warga Victoria. “Tugas bagi kami adalah bekerja sama untuk bisa aman dan siap menghadapi api sedini mungkin, untuk menjaga nyawa tak lagi melayang di musim api yang akan menghadang,” tegasnya. (ton/afp)

Bali Post/ap

MARKAS - Tentara Pakistan berdiri di markas pusat militer di Rawalpindi, Minggu (11/10) kemarin, pascadrama penyerbuan kompleks dengan penjagaan superketat tersebut.


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.