M.E.N. Indo April - May 2016

Page 56

54

METALWORKING EQUIPMENT NEWS INDONESIA • APRIL - MAY 2016

Aspek penting yang harus ada pada pemanufaktur kontrak adalah mereka memiliki kecakapan dan pengalaman teknis, standar kendali mutu yang sesuai, harga yang wajar, dan memahami kebutuhan Anda.

per t imbang k an s ewak tu memilih pemanufak tur kontrak? Berikut adalah empat faktor umum yang harus dipertimbangkan, yang kesemuanya sama-sama penting. Lokasi Letak geografis pemanufaktur kontrak merupakan aspek yang penting secara umum. Di era seperti sekarang yang memandang biaya tenaga kerja sebagai faktor besar, perusahaan bisa terpikat mencari pemanufak tur kontrak di negara-negara yang upah buruhnya lebih murah seperti India, Vietnam, atau Indonesia. Meskipun tidak ada salahnya berbisnis di tempat-tempat tersebut, ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Per tama, karena di luar negeri, biasanya akses langsung ke produksi, atau kunjungan lapangan ke fasilitas manufaktur akan lebih sulit karena jarak yang lebih jauh daripada fasilitas lokal. Karena berada lebih jauh, perusahaan pengguna akan punya kendali kecil terhadap produk si, dan respons pun akan lebih lambat apabila ada masalah dan memerlukan keputusan manajemen yang cepat. Hal ini akan memengaruhi kecepatan perusahaan peng guna dalam menanggapi gangguan dalam rantai pasokan atau fluktuasi permintaan,

yang akhirnya berdampak negatif bagi layanan pelang gan dan citra perusahaan. Tentunya, ini dapat diatasi jika perusahaan pengguna memiliki kantor atau staf yang andal di dekat lokasi manufaktur untuk mengawasi produksi dan menghubungi perusahaan bila diperlukan. Kedua, tergantung ke mana produk hendak dikirim, lokasi pemanufaktur kontrak dan fasilitas produksi dapat memengaruhi lama pengiriman komponen. Namun, jika komponen hendak dikirim ke tempat yang lebih dek a t dar i lok a s i p emanu f ak t ur kon t r ak dib anding k an t or p u s a t p e r u s aha an p e n g g una , i t u ak an sangat menguntungkan karena waktu pengiriman produk menjadi lebih singkat. Terakhir, memanfaatkan layanan pemanufaktur kontrak yang berbasis di negara-negara seperti India, Vietnam, atau Indonesia dapat menimbulkan masalah lain di samping akses ke lokasi atau pun lama pengiriman. Meskipun upah buruhnya lebih rendah, tempattempat ini bisa memiliki hambatan bahasa, atau perbedaan budaya yang mungkin agak menyulitkan kerja sama. S e p e r t i hal n y a dal am s e mua bisnis, satu pihak harus memahami benar pihak s atuny a ag ar bisnis berjalan lancar. Oleh karena itu,

Seperti halnya dalam semua bisnis, pengertian dan komunikasi dengan pemanufaktur kontrak luar negeri sangat penting bagi kelancaran bisnis. menjalin hubungan yang baik dengan pemanufak tur kontrak luar negeri harus menjadi prioritas, selain juga memahami bagaimana perusahaan lokal menjalankan bisnisnya dan bagaimana budaya kerja mereka. Batasan Volume dan Kapasitas Ketika memilih pemanufaktur kontrak, kita harus selalu ingat bahwa mereka memiliki banyak pelanggan lain yang harus dipikirkan, bukan perusahaan kit a s aja . Berapa banyak volume produk yang ingin diminta kepada pemanufak tur kontrak? Apakah pemanufak tur kontrak mampu menangani volume tersebut saat ini? Berapa lama waktu yang diperlukan untuk memproduksinya? Per tanyaan-per tanyaan ini harus menjadi per timbangan dan harus terjawab sebelum memilih


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.