binder20nov23

Page 1

HARIAN Harian Bhirawa Ditunjuk kembali sebagai sarana pengumuman iklan tender/lelang pemerintah di seluruh Jawa Timur berdasarkan SK Gubernur No.188/343/ KPTS/013/2006

harian_bhirawa@yahoo.com bhirawa_indragiri@yahoo.com @harianbhirawa Surat Kabar Harian Bhirawa

IKLAN/ LANGGANAN

@harianbhirawa

031-5615454

Bhirawa TV

Harga Langganan Rp 55.000/bulan Eceran Rp 3.000

Kandidat Pj Gubernur Aspirasi Seluruh Fraksi DPRD Jatim

Mata Rakyat Mitra Birokrat

www.harianbhirawa.co.id

Senin Kliwon, 20 NOVEMBER 2023

DPRD Jatim, Bhirawa DPRD Jatim hingga saat ini masih menunggu surat dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), sebagai acuan pembahasan pengusulan penjabat (Pj) gubernur Jawa Timur. Dewan memastikan nantinya pembahasan usulan nama bakal menghimpun seluruh aspirasi dari seluruh fraksi di DPRD Jatim.

Ketua DPRD Jatim Kusnadi menjelaskan, pihaknya sudah berkirim surat ke Kemendagri, untuk menyampaikan hasil paripurna terkait Pengumuman Pemberhentian Gubernur dan Wagub periode 2019-2024 yang berlangsung pada paripurna berlangsung, Senin (6/11) lalu. “Bulan ini juga Kemendagri akan berkirim surat kepada kita untuk mengusulkan tiga nama Pj,” kata Kusnadi, Minggu (19/11). Pj Gubernur nantinya bakal menggantikan Khofifah Indar Parawansa yang habis masa jabatannya bersama Wakil Gubernur Emil Elestianto Dardak pada akhir Desember 2023. Dalam proses pengisian jabatan Pj Gubernur, lanjut Kusnadi, DPRD berhak mengusulkan maksimal tiga nama yang selanjutnya dikirimkan ke Kemendagri. Ketentuan ini sebagaimana tertuang dalam Peraturan Menteri Dalam

Negeri RI Nomor 4 tahun 2023 tentang Penjabat Gubernur, Penjabat Bupati, dan Penjabat Wali Kota. Selain DPRD, pihak Mendagri juga berhak mengusulkan tiga orang calon Pj Gubernur. Pengangkatan Pj Gubernur nantinya ditetapkan dengan Keputusan Presiden. Dia memastikan hingga saat ini belum ada kesepakatan apapun di DPRD Jatim mengenai nama yang akan diusulkan sebagai Pj Gubernur. Meski sejumlah nama sudah mulai santer dikabarkan punya peluang, salah satunya adalah Adhy Karyono selaku Sekdaprov Jatim. Menurut Kusnadi, pembahasan usulan nama nantinya bakal melibatkan seluruh fraksi sebagai bagian penting DPRD Jatim. “Barangkali, mereka sudah punya usulan nama. Nanti DPRD Jatim akan mengusulkan tiga nama,” kata Kusnadi. [geh.iib]

arif yulianto/bhirawa.

Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa saat peresmian MTs Sains Salahuddin Wahid Tebuireng Jombang.

Gubernur Resmikan MTs Sains Salahuddin Wahid Tebuireng Jombang Jombang, Bhirawa Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa meresmikan Madrasah Tsanawiyah (MTs) Sains Salahuddin Wahid, Tebuireng, Jombang yang berada di Dusun Ngembul, Desa Kesamben, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Jombang, Minggu (19/11). Kedatangan Gubernur Jatim di lokasi disambut oleh Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes)

Tebuireng, Jombang, KH Abdul Hakim Mahfudz atau Gus Kikin dan juga istri almarhum KH Salahuddin Wahid atau Gus Solah yakni, Nyai Farida Salahuddin Wahid. Tampak pula, Penjabat (PJ) Bupati Jombang, Sugiat dan sejumlah pejabat. S e l a i n m e r e s m i k a n M Ts Sains Salahuddin Wahid, Gubernur Khofifah juga melakukan ‘groundbreaking’ pembangu-

nan masjid Pondok Pesantren Tebuireng Putri. Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa mengatakan, pesantren seringkali teridentifikasi dengan pola-pola tradisionalnya, namun tidak berarti tradisional merupakan hal yang tidak baik. “Ada kegotong-royongan itu luar biasa. Ada hidup sederhana itu luar biasa. Ada pola kemandirian itu luar biasa. Nah sekarang ini,

yang sedang kita launcing adalah Madrasah Tsanawiyah sains, ‘sesuatu’ sekali,” tandasnya. Apa yang kemudian yang digarisbawahi oleh Gubernur Jatim di MTs Sains Salahuddin Wahid ini, tak lain yakni pendekatan sains masuk dari mulai tingkatan Madrasah Tsanawiyah. “Dan ini menjadi kebutuhan bagaimana  ke halaman 11

Cak Imin Minta Bansos Tak Digunakan Alat Kampanye Jombang, Bhirawa Calon wakil presiden (cawapres) dari Koalisi Perubahan, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, meminta agar bantuan sosial tidak digunakan sebagai alat untuk kampanye dalam pemilihan presiden (Pilpres) 2024. Selain itu, Cak Imin juga mengajak agar para kontestan Pilpres 2024 berkompetisi secara ‘fair’ dan sehat

arif yulianto/bhirawa

Cawapres Koalisi Perubahan, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin saat berada di Ponpes Mambaul Ma’arif, Denayar, Jombang, Minggu malam (18/11).

Akui Peranan Pers

BUPATI SIDOARJO, Ahmad Muhdlor Ali, mengakui jika media massa memiliki peranan yang sangat penting. Khususnya selama ia membangun Sidoarjo. Saat acara Bimtek Pers, bagi wartawan di Kabupaten Sidoarjo belum lama ini yang digelar di Kota Surakarta, Ahmad Muhdlor Ali, mengakui keberadaan media massa bagian dari promosi pembangunan di Kabupaten Sidoarjo. “Hasil pembangunan di Kabupaten Sidoarjo, percuma tanpa peranan media, karena media bagian dari promosi,” kata Ahmad Muhdlor Ali, dihadapan sekitar 125 orang wartawan dari berbagai Ahmad Muhdlor Ali

Pasuruan, Bhirawa Proses evakuasi dua pesawat TNI AU yang jatuh di Kabupaten Pasuruan, pada Kamis (16/11) lalu terus dilakukan. Tim gabungan TNI AU dibantu warga bahu-membahu melakukan evakuasi bangkai pesawat berjenis Super Tucano pada Sabtu (18/11). Pantauan di lokasi, Sabtu (18/11), tim evakuasi dibagi di dua tempat kejadian perkara (TKP) jatuhnya pesawat TNI AU. Adapun lokasi jatuhnya pesawat bernomor ekor sayap TT 3103 di bawah tebing perbukitan areal Perhutani Desa Keduwung, Kecamatan Puspo, posko evakuasi dipusatkan di Balai Dusun Keduwung. Sedangkan, evakuasi juga dilakukan di lokasi bangkai  ke halaman 11

 ke halaman 11

Kandidat Pj Gubernur Aspirasi Seluruh Fraksi DPRD Jatim - Nanti hasilnya beda jangan marah ya.... Cak Imin Minta Bansos Tak Digunakan Alat Kampanye - Normatifnya seh begitu OPM Berhasil Ringankan Kebutuhan Masyarakat - Sering-sering aja digelar

Harlah PP Mambaul Ma’arif yang ke-109 Sabtu malam (18/11). Lebih lanjut Cak Imin menyampaikan dirinya khawatir atas potensi kecurangan pada Pilpres 2024, sehingga pihaknya pun waspada. Dikatakan Cak Imin, potensi-potensi kecurangan tersebut yakni memanfaatkan Bansos  ke halaman 11

Puluhan Warga Bantu Evakuasi Bangkai Dua Pesawat TNI AU

MITRA

Sentil

serta obyektif, jujur, dan adil. “Tidak ada yang memanfaatkan aparat, tidak ada yang memanfaatkan bantuan-bantuan sosial, tetapi kita gunakan pemilu yang terbuka, yang fair, yang adil,” ujar Cak Imin saat berada di Pondok Pesantren (Ponpes) Mambaul Ma’arif, Denyanyar, Jombang untuk menghadiri acara Puncak

Jadi Kado Hari Guru, Jatim Sabet Dua Penghargaan Anugerah Ki Hajar 2023

hilmi husain/ bhirawa

Petugas tim gabungan TNI AU berangkat dari posko Penanjalan, di Kecamatan Tosari, Kabupaten Pasuruan memakai motor menuju evakuasi bangkai pesawat TNI AU di Bukit Kundi, perbatasan Desa Wonorejo Kecamatan Lumbang Kabupaten Probolinggo.

Dindik Jatim, Bhirawa Jawa Timur kembali mendapat penghargaan membanggakan ditingkat nasional. Kali ini, Pemprov Jawa Timur sukses menyabet dua penghargaan sekaligus dalam ajang Anugerah Ki Hajar 2023 yang digelar Kemendikbudristek RI, Jumat (17/11) malam. Dua penghargaan yang berhasil dibawa pulang Jatim tersebut

yakni Daerah Jawara Belajar.id. Kemudian juga Penghargaan Sinergi dimana Jatim menjadi partisipasi daerah dengan Pembelajaran Berbasis TIK (PembaTIK) terbanyak se Indonesia. Kedua penghargaan tersebut diserahkan oleh Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek Suharti didampingi  ke halaman 11

Wisuda XXI Universitas Maarif Hasyim Latif (Umaha) Sidoarjo

Guyonan Penuh Pesan Moral, Mbah Kirun Kocok Perut 470 Wisudawan dan Civitas Akademika

“Sakral tidak harus kaku. Sehingga kami ingin ada sedikit sentuhan lebih santai. Apalagi Mbah Kirun itu tidak hanya guyon, tapi guyonannya juga mengandung banyak petuah dan pesan moral yang disampaikan,” kata Hidayatullah. Dia lantas mencontohkan pesan moral yang disampaikan Mbah Kirun adalah pada tembang ‘Gundul-gundul Pacul’. Dalam tembang itu, Mbah Kirun menjelaskan makna yang tersirat dalam bait tembang tersebut. “Dalam menjalani hidup bersosial ini, kita memang harus membersihkan hati dan pikiran.

Suasana Wisuda XXI Universitas Maarif Hasyim Latif (Umaha) Sidoarjo tampak riuh saat H Muhammad Syakirun memasuki lokasi wisuda, Minggu (19/11). Acara wisuda yang sakral itu langsung mencair penuh tawa, saat pelawak dan seniman Ludruk Jawa Timur itu tampil bersama Cak Slenthem. Zainal Ibad, Kota Surabaya

Pelawak yang terkenal dengan sapaan Mbah Kirun itu tampil 30 menit lebih. Mereka berhasil mengocok perut para wisudawan dan civitas akademika Umaha. Bersama Cak Slenthem, mereka membawakan tembang-tembang Jawa dan guyonan-guyonan khas Jawa Timuran yang syarat makna. “Arek-areka sak iki. Nak lagu ae langsung apal. Nak garap sekripsi ga mari-mari (Anak-anak

sekarang, kalau lagu langsung hafal. Tapi kalau menuntaskan skripsi tidak selesai-selesai, red),” kata Mbah Kirun, yang langsung disambut tawa dan tepuk tangan para wisudawan. Kehadiran Mbah Kirun dan Cak Slenthem ini memang sengaja diundang Rektor Umaha, dr Hidayatullaah SpS. Mereka bertugas untuk menghibur para wisudawan dan para orang tua wisudawan yang hadir dalam acara tersebut.

Mbah Kirun bersama Cak Slenthem saat menghibur para wisudawan dan civitas akademika usai prosesi Wisuda XXI Umaha, Sidoarjo.

 ke halaman 11


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.