BEM FILKOM UB adalah lembaga eksekutif tertinggi mahasiswa di Fakultas Ilmu Komputer Universitas Brawijaya yang menjalani empat fungsi utama yaitu pelayanan advokasi mahasiswa, sebagai wadah minat dan bakat, pelopor pergerakan mahasiswa dan pengabdian masyarakat. Berdiri sejak 2013, BEM FILKOM UB telah mengalami 9 kali pergantian kabinet. Di Tahun ini, BEM FILKOM UB dengan mengusung nama kabinet “Mozaik Asa” sebagai harapan yang tetap memberikan ruang walau keterbatasan zaman yang berjarak ini. Potongan-potongan kecil berwarna merepresentasikan seluruh elemen FILKOM yang bersatu menciptakan mozaik yang indah untuk FILKOM, Brawijaya, dan Indonesia.