230317

Page 1

KAMIS, 23 MARET 2017

28 HALAMAN/Rp4.000,-

Satu untuk Semua

Keluarga Curiga Korban Sempat Diperkosa Polisi Kantongi Identitas Pelaku Pembantai Ibu dan Anak

RUMAH DUKA: Suasana rumah Supriyani, korban pembunuhan sadis, di Kotabumi Utara kemarin.

KOTABUMI – Kasus tewasnya Sumarijah (60) dan anaknya Supriyani (35) memunculkan spekulasi. Pihak keluarga mencurigai Supriyani sempat diperkosa sebelum dibunuh. Kecurigaan itu disampaikan Sutopo (40), suami

FOTO-FOTO ALAM ISLAM/RADAR LAMPUNG

KARYA MAESTRO: Seorang pengunjung tengah menikmati lukisan asli karya pelukis papan atas Basuki Abdullah yang berjudul Kakak dan Adik di Taman Budaya Lampung kemarin. (Atas) Foto lukisan Ibu Reproduksi karya Affandi.

FOTO FAHRUROZY/RADAR LAMPUNG

Supriyani, saat ditemui di rumahnya di Dusun XI, Desa Kalicinta, Kecamatan Kotabumi Utara, Lampung Utara (Lampura). Rumah keluarga Sutopo sendiri kemarin ramai dikunjungi pelayat. Menurut Sutopo, kecurigaan itu beralasan. Sebab saat kali pertama menemukan tubuh istrinya, celana

dalam yang dikenakan Supriyani posisinya sudah berada di lutut. ’’Itu yang saya lihat. Celana yang dikenakan istri saya sudah sampai sebatas lutut. Sepertinya ada aksi pemerkosaan, baru selanjutnya dibunuh oleh pelaku,” ucapnya dengan nada sedih. Baca KELUARGA Hal. 4

Tampilkan Lukisan Asli Basoeki Abdullah BANDARLAMPUNG – Terhitung sejak kemarin hingga Rabu (29/3) mendatang, penikmat seni lukis bisa menikmati sejumlah karya pelukis papan atas Indonesia. Ya, 15 koleksi miik Galeri Nasional Indonesia (GNI) dipamerkan di Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Taman Budaya Lampung, Tanjungkarang Pusat. Pameran bertajuk Khuwa Jurai di Lampung ini merupakan yang pertama. Tercatat, ada tiga lukisan karya maestro lukisan Indonesia yang turut dipamerkan. Dua lukisan dalam bentuk reproduksi dan satu lukisan asli. Baca TAMPILKAN Hal. 4

Sekeluarga Tinggal di Kandang Kambing Respons Cepat, Mustafa Beri Bantuan GUNUNGSUGIH - Kemiskinan masih menjadi pekerjaan rumah yang harus dituntaskan. Ironi kemiskinan itu teranyar terekam di Kampung Terbanggibesar, Kecamatan Terbanggibesar, Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng). Ya, di kampung inilah, Saban (50) bersama istrinya Triwaharti (40) dan ketiga anak mereka tinggal bersama delapan kambing dengan beratap terpal.

Bisnis Basah Jual-Beli Surat Rehab

Terancam Dicabut, Bos Sinar Jati Temui Kemensos Satu yayasan pernah dicabut hak dan izinnya karena terbukti memperjualbelikan surat rehabilitasi. Nasib Yayasan Sinar Jati pun ditentukan hari ini.

Laporan Hafizh Syarifuddin, JAKARTA

TIDAK main-main menanggapi adanya informasi jual-beli kartu rehabilitasi pasien narkoba, Kementerian Sosial RI mengancam mencabut SK rekomendasi yayasan yang

terbukti. Termasuk Yayasan Sinar Jati, Kemiling, Bandarlampung. Kasubdit Kelembagaan Direktorat Rehabilitasi Sosial Korban Penyalahgunaan (RSKP) Narkotika, Alkohol, Psikotropika, dan Zat Adiktif (NAPZA) Prayetno mengatakan, surat keputusan (SK) institusi penerima wajib lapor (IPWL) bisa dicabut bila yayasan

terbukti melanggar. Untuk membuktikan informasi adanya jual-beli surat rehabilitasi di Yayasan Sinar Jati, Kemensos hari ini (23/3) memeriksa pimpinan yayasan tersebut di kantor Kemensos RI. Baca TERANCAM Hal. 4

Baca SEKELUARGA Hal. 4

Targetkan 190 Ribu Sapi Bunting Lampung Menuju Swasembada Daging FOTO SYAIFUL MAHRUM/RADAR LAMPUNG

BANDARLAMPUNG – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung membidik swasembada daging. Salah satu langkahnya dengan menggelar program Sapi Indukan Wajib Bunting (Siwab). Total sapi yang ada di Lampung sebanyak 650 ribu ekor.

SAMBANGI: Bupati Lampung Tengah Mustafa menyambangi tempat tinggal Saban yang tak layak huni di kampung Terbanggibesar.

Baca TARGETKAN Hal. 4

Di Balik Kematian Mendadak General Manager JKT48 Jiro Inao Kupon Dukungan di Hal. 2

Penjaringan Parpol Bebas dari Biaya BANDARLAMPUNG - Partai politik (parpol) di Lampung mayoritas menggunakan mekanisme penjaringan untuk mencari bakal calon gubernur dan wakil gubernur yang akan diusung. Sejumlah parpol memastikan tak memungut biaya bagi peserta penjaringan. Hal ini untuk memudahkan para calon peserta. Pelaksana harian (Plh.) Ketua DPD PDI Perjuangan Lampung Bambang D.H. menjelaskan, penjaringan oleh PDIP terbuka bagi siapa saja. Baca PENJARINGAN Hal. 4 http://www.radarlampung.co.id

Tiga Hari Sebelumnya Masih Sibuk Menyapa Fans Kabar duka menyelimuti grup vokal JKT48. Sang general manager, Jiro Inao, ditemukan sudah tak bernyawa di kamar mandi rumah. Tragisnya, pria asal Jepang itu diduga meninggal karena gantung diri.

Laporan Gloria Setyvani, BANTEN BELASAN karangan bunga dukacita berjajar rapi di depan rumah berlantai dua di River Park, Pondok Aren, Tangerang Selatan, Banten, kemarin (22/3). Ungkapan belasungkawa tersebut ditujukan untuk kematian mendadak General Manager (GM) JKT48 Jiro Inao. Pria 48

FOTO DHIMAS GINANJAR/JAWA POS/JPG

MASIH MISTERI: General Manager JKT48 Inao Jiro semasa hidupnya. Penyebab kematian Inao masih diselidiki polisi. Suasana duka menyelimuti kediaman Inao kemarin.

tahun tersebut ditemukan meninggal pada Selasa sore (21/3) dalam posisi gantung diri di kamar rumahnya. Rumah mewah bercat putih itu kemarin penuh pelayat yang hilir mudik berdatangan. Termasuk seluruh member JKT48 yang sampai di rumah duka pukul 18.15 WIB dengan menumpang dua bus besar berwarna oranye. Mereka datang bersama manajemen. Satu per satu mereka keluar dari bus dengan pakaian serbahitam. Tampak, antara lain, GM Teater JKT48 Melody Nurramdhani Laksani, member Jessica Veranda, Ayana Shahab, Cindy Yuvia, dan Devi Kinal Putri. Terlihat pula Haruka Nakagawa yang kini sudah tidak berkostum JKT48. Baca TIGA Hal. 4 Berlangganan Cukup SMS ke 0811790544, Rp105.000.- Per Bulan


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.