Waspada, Sabtu 21 November 2020

Page 1

Harga Eceran Rp4.000,-

Demi Kebenaran Dan Keadilan

WASPADA Harian Umum Nasional Terbit Sejak 11 Januari 1947. Pendiri: H. Mohd. Said (1905 - 1995), Hj. Ani Idrus (1918 - 1999) ISSN: 0215-3017

SABTU, Legi, 21 November 2020/5 Rabiul Akhir 1442 H

No: 26855 Tahun Ke-73

Terbit 16 Halaman

Antara

Antara

INSTRUKSITENTANG PENEGAKKAN PROTOKOL KESEHATAN: Pedagang dan pembeli beraktivitas tanpa menggunakan masker di Pasar Induk Lambaro, Kabupaten Aceh Besar, Aceh, Jumat (20/11/2020). Kementerian Dalam Negeri mengeluarkan instruksi nomor 6 tahun 2020 antara lain mengatur tentang penegakkan secara konsisten protokol kesehatan hingga saksi bagi kepala daerah yang mengabaikan kewajibannya dalam mencegah penyebaran Covid-19.

TES BACA AL QURAN CALON KOMISIONER KPI ACEH: Calon Komisioner Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Aceh (kiri) dengan alat pelindung wajah mengikuti tes kemampuan membaca Al Quran di gedung Serba Guna DPR Aceh, Banda Aceh, Aceh, Jumat (20/11/2020). Sebanyak 68 calon Komisioner Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) provinsi Aceh yang mengikuti tes kemampuan membaca Al Quran yang menjadi persyaratan wajib kekhususan Aceh sebagai daerah syariat Islam.

APBD Sumut 2021 Defisit Rp232 M

Tugas Berat Menanti Ijeck

MEDAN (Waspada): Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Edy Rachmayadi menargetkan Pendapatan Daerah APBD 2021 sebesar Rp13,5 triliun yang meliputi pendapatan asli daerah (PAD) Rp5,4 triliun. APBD tahun 2021 ini mengalami defisit Rp232 miliar. Hal tersebut disampaikan Gubsu pada sidang paripurna penyampaian Nota Keuangan dan Rancangan Peraturan Daerah Provinsi Sumatera Utara Tentang APBD 2021, di gedung dewan, Jumat (20/11) sore. Hadir dalam acara itu, Sekda Provsu Hj. R Sabrina, para Wakil Ketua DPRD Sumut Harun Mustafa, Rahmansyah Sibarani, dan Misno Adi Syahputra, Dijelaskan Gubsu, adapun target PAD meliputi beberapa sumber penerimaan, yaitu pendapatan pajak daerah sebesar Rp5,4 triliun, Pendapatan dari Retribusi Daerah Rp34,6 miliar dan pendapatan dari hasil pengelolaan kekayaan daerah yang dipisahkan Rp356,2 miliar. Dari perbandingan jumlah target pendapatan dan jumlah rencana belanja sebagaimana tersebut di atas, maka pada APBD tahun anggaran 2021 akan mengalami defisit anggaran sebesar Rp232 miliar. Penyampaian nota keuangan ini, menindaklanjuti Kebijakan Umum APBD serta prioritas dan

MEDAN (Waspada): Wakil Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Musa Rajekshah atau Ijeck secara resmi dilantik sebagai Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) Periode 20202025. Pelantikan dilakukan langsung oleh Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto diwakili Wakil Ketua Dewan Pembina DPP Partai Golkar Zainudin Amali di Hotel Adimulia Medan, Jumat (20/11). Dalam sambutannya, Airlangga Hartarto berpesan agar Ijeck dapat bekerja maksimal membesarkan Partai Golkar dan membawa nama Golkar ke arah yang lebih baik. “Tugas ini tidaklah ringan, banyak tugas yang harus diemban Ijeck sebagai ketua DPD Golkar Sumut. Sebagai Nahkoda, Ijeck harus mampu mengembangkan sayap partai lebih besar dan menjadikan Golkar sebagai partai terbesar di Sumut,” ungkap Airlangga yang disampaikan Wakil Ketua Umum Bidang Politik Hukum dan Keamanan DPP Partai Golkar, Azis Syamsuddin. Hadir dalam pelantikan Sekretaris Jenderal Partai Golkar Lodewijk F. Paulus, Ketua Komisi I DPR RI yang juga Ketua DPP Partai Golkar Bidang Media dan Penggalangan Opini Meutya Hafid dan

Lanjut ke hal A2 kol. 1

Waspada/Yuni Naibaho

KETUA DPD Partai Golkar Sumut, Musa Rajekshah menerima bendera pataka Partai Golkar dari Wakil Ketua Umum Bidang Politik Hukum dan Keamanan DPP Partai Golkar Azis Syamsuddin, Jumat (20/11).

Lanjut ke hal A2 kol. 1

Tuntutan Bubar, MUI Bela FPI JAKARTA (Waspada): Wakil Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Muhyiddin Junaidi mengaku, belum memahami konstruksi pemikiran Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman yang mengancam ingin membubarkan organisasi masyarakat (Ormas) Front Pembela Islam (FPI).

“MUI belum bisa memahami konstruksi pemikiran pihakpihak yang ngotot ingin pembubaran FPI. Khususnya setelah Habib Rizieq kembali ke

Tanah Air tercinta,” kata Muhyiddin, Jumat (20/11). Muhyiddin lantas membela FPI yang selama ini kerap berbuat banyak bagi bangsa dan

negara, terutama di bidang keagamaan dan sosial. Tak hanya itu, Muhyiddin menyinggung kiprah FPI dalam memberantas tindakan munkar

dan kemaksiatan sangat dominan di tengah masyarakat. Menurutnya, tindakan tersebut, secara empiris, hanya sedikit orang yang berani melakukan-

nya karena memiliki risiko yang tinggi. “Para ulama cenderung Lanjut ke hal A2 kol. 4

Keputusan Sekolah Tatap Muka Diserahkan Ke Daerah JAKARTA (Waspada): Pemerintah mengumumkan Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Agama (Menag), Menteri Kesehatan (Menkes), dan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran pada Semester Genap Tahun Ajaran dan Tahun Akademik 2020/2021 di Masa Pandemi Covid-19. Dalam SKB tersebut, pemerintah daerah dan kantor wilayah Lanjut ke hal A2 kol. 6

Positif Belum Melandai

Waspada/Ist

ANIS Matta datang ke Medan bersama Fahri Hamzah mendukung penuh Bobby Nasution dan Aulia Rachman.

Anis Matta Sebut Pilkada Medan Bukan Pilpres MEDAN (Waspada): Ketua Umum Partai Gelora Anis Matta punya pandangan menarik di sela-sela isu politik identitas dan politik dinasti jadi alat menjegal langkah Bobby Nasution di Pilkada Medan. Dari sejumlah survey, elektabilitas Bobby Nasution memang kian tinggi. Dukungan pun begitu ramai datang kepada Menantu Presiden Jokowi itu. Anis Matta yang datang ke Medan Kamis (19/11/2020) bersama Fahri Hamzah tentu saja

sebagai bentuk dukungan penuh segenap kader Partai Gelora kepada Paslon Nomor Urut 2, Bobby Nasution dan Aulia Rachman. Kemudian Anis Matta pun ikut sumbang statement. Katanya dengan santun, bahwa Pilkada Medan ini bukan Pilpres. Ada oknum yang anti pemerintahan sekarang dan oknum yang membenci Presiden Jokowi berupaya membelah masyarakat dengan menasionalkan Pilkada Medan.

Al Bayan

Mencintai Hutan Oleh: Dr Nada Sukri Pane Dan Kami tidak menciptakan Langit dan Bumi dan apa yang ada antara keduanya tanpa hikmah (QS. Shaad: 27)

“Dan itu saya kira tidak tepat. Ini Pilkada bukan pilpres. Ada logika latah mau menasionalkan Pilkada, ini isu lokal bukan nasional,” terang Anis Matta. Maka isu dinasti politik itupun tak berdasar. Kata Anis, Bobby Nasution punya hak yang sama dalam iklim demokrasi untuk memilih dan dipilih. Di Pilkada Medan, Bobby Nasution berjuang untuk menang bukan alih-alih diberi jabatan Lanjut ke hal A2 kol. 4

JAKARTA (Waspada): Kasus positif virus corona (Covid-19) di Indonesia, dalam beberapa pekan ini, belum terlihat tandatanda melandai dan trendnya masih tinggi. Bahkan, Jumat (20/ 11), kasus positif bertambah 4.792 orang. Tambahan tersebut membuat total kasus positif Covid-19 mencapai 488.310 orang. Dari jumlah tersebut, di antaranya 410.552 orang dinyatakan sembuh dan 15.678 orang lainnya meninggal dunia. Data tersebut dihimpun Kementerian Kesehatan hingga pukul 12:00 WIB dan Lanjut ke hal A2 kol. 6

Covid-19 Di Dunia Kasus 57.412.569

Sembuh 39.874.134

Meninggal 1.368.864

Covid-19 Di Indonesia Kasus 488.310

Sembuh 410.552

Meninggal 15.678

Covid-19 Di Sumut Kasus 14.676

Sembuh 12.071

Meninggal 587

Covid-19 Di Aceh Kasus 8.043

Sembuh 6.410

Meninggal 306

Sumber: Worldometers; Covid19.go.id & covid19.sumutprov.go.id (20/11/2020) 21.00 WIB

Waspada/Ist

CALON Wali Kota Binjai Hj. Lisa Andriani Lubis, meresmikan pojok baca ditandai dengan pemotongan pita.

Lisa Andriani Resmikan Pojok Baca PGRI Binjai BINJAI (Waspada): Sebagai Bunda Literasi Kota Binjai, Hj. Lisa Andriani Lubis meresmikan Pojok Baca, di Kantor PGRI Kota Binjai, Kamis (19/11). Kegiatan ini merupakan rangkaian acara dalam rangka memperingati HUT ke 75 PGRI dan Hari Guru Nasional (HGN) Kota Binjai, yang mana puncak peringatannya akan digelar tanggal 25 November 2020 mendatang. Peresmian ditandai dengan pemotongan pita oleh Bunda

Literasi Hj. Lisa Andriani bersama dengan Ketua PGRI Kota Binjai Drs. Abdul Haris. Pada kesempatan itu, Ketua PGRI Kota Binjai Drs. Abdul Haris mengatakan, dengan adanya pojok baca ini, diharapkan tidak hanya anak-anak usia sekolah untuk gemar membaca/berliterasi, tetapi semua lapisan masyarakat, karena dengan membaca kita akan dapat menambah pengetahuan karena membaca adalah jendela dunia.

Jumat (20/11/2020), berdasarkan keterangan dari pejabat setempat, pria bernama Sohail Ayaz itu dijatuhi tiga hukuman mati, di mana dia bakal dieksekusi dengan cara digantung. Media lokal Express Tribune melaporkan, paedofil itu dihu-

HUTAN memiliki fungsi sebagai penjaga ekosistim yang paling dominan. Hutan adalah penyedia air, penampung karbon dioksida, penghasil oksigen, penyeimbang lingkungan. Hutan juga mampu menjaga pelestari tanah dan mencegah pemanasan. Hutan adalah paru-paru dunia untuk masa depan (the lungs of the world). Lanjut ke hal A2 kol. 1

The Sun

SEORANG paedofil bernama Sohail Ayaz yang pernah bekerja untuk organisasi Save the Children dihukum mati di Pakistan setelah dia mengaku memerkosa 30 anak-anak.

kum mati di Pakistan setelah menculik tiga bocah laki-laki, memberikan narkoba, dan memerkosa mereka dengan keji. “(Dia) seperti simpul ganas di masyarakat dan tidak pantas mendapatkan apa pun, selain mendapat jahitan kasar (pemeriksaan kesehatan),” tegas Hakim Jehangir Ali Gondal. Saat membacakan vonisnya, Hakim Gondal mengatakan perbuatan Ayaz itu sangat tak manusiawi, bahkan lebih jahat dari binatang buas sekalipun. Dalam pandangan si hakim, dunia binatang sekali pun tidak sampai menyiksa anaknya. “Dia tidak pantas mendapat simpati dalam hukuman mati ini,” kata dia. Hakim Gondal mengatakan, Lanjut ke hal A2 kol. 4

Lanjut ke hal A2 kol. 4

Ada-ada Saja

Pakistan Hukum Mati Pemerkosa 30 Anak ISLAMABAD, Pakistan (Waspada): Seorang paedofil yang pernah bekerja untuk organisasi Save the Children dihukum mati di Pakistan, setelah dia mengaku memerkosa 30 anak. Dikutip dari The Sun

“Karena literasi bukan hanya membaca, tetapi bisa menandai tanda-tanda zaman yang ada disekitar serta perubahan yang semakin cepat,” tutur Haris. Sementara itu, Hj. Lisa Andriani mengucapkan selamat HUT PGRI dan Hari Guru Nasional kepada semua guru-guru se Kota Binjai. “Insyaallah ini menjadi hari ulang tahun yang terbaik dari

Tikus Main Surfing

Ultah Ke-78, Kesehatan Biden Jadi Sorotan WASHINGTON, AS (Waspada): Presiden terpilih Amerika Serikat, Joe Biden (foto), pada Jumat (20/11/2020), berulang tahun ke-78. Di sisi lain, kondisi kesehatan mantan senator Partai Demokrat itu juga menjadi sorotan sebelum dia resmi dilantik pada Januari 2021 mendatang. Biden akan tercatat bakal menjadi presiden tertua di negeri Paman Sam. Rekor itu sebelumnya dipegang oleh Lanjut ke hal A2 kol. 6

VIDEO seekor tikus selamat dari banjir akibat hantaman Topan Vamco di Filipina dengan cara terbilang cerdik, yakni berselancar di atas sepotong papan. Hal itu sontak membuat hewan pengerat ini menjadi viral. Dalam tayangan tampak tikus basah kuyup itu bertahan di papan kecil yang terbawa Lanjut ke hal A2 kol. 4

Serampang - 2023 banyak saingan Ijeck

- He...he...he...


Berita Utama

A2

WASPADA Sabtu 21 November 2020

Kasubbag Keuangan PD Pasar Demi Bobby-Aulia Jadi Tersangka Korupsi Rp1,4 M Wagubsu Ambil Cuti MEDAN (Waspada): Subdit III/Tipikor Dit Reskrimsus Polda Sumut, menetapkan Kasubbag Akutansi dan Keuangan PD Pasar Kota Medan sebagai tersangka. Penetapan tersangka dilakukan, karena AS melakukan tindak pidana korupsi di Perusahaan Daerah (PD) Pasar Kota Medan dari Tahun 2015 hingga 2017 senilai Rp1.483.000.000. Penetapan Kasubbag Akutansi dan Keuangan PD Pasar Kota Medan sebagai tersangka, dibenarkan Dir Reskrimsus Polda Sumut Kombes Pol. Rony Samtama melalui Kasubdit III/ Tipikor Dit Reskrimsus Poldasu Kompol Wira Prayatna, Jumat (20/11). Dijelaskannya, tersangka diduga melakukan tindak pidana korupsi terkait penyetoran kontribusi uang sewa tempat berjualan di Pasar Induk Tuntungan, Kota Medan, pada PD Pasar Kota Medan periode 2015 hingga 2017. Berdasarkan Surat Keputu-

san Direksi PD Pasar Kota Medan No: 5113/2029/PDPKM/ 2015 tentang Revisi Surat Keputusan Direksi P Pasar Kota Medan No: 511.3/1227/PDPKM/ 2015, tanggal 27 Februari 2015 tentang Penetapan Biaya Sewa Tempat Berjualan di Pasar Induk Lau Cih Medan Tuntungan tanggal 7 April 2015. Bahwa tempat berjualan di Pasar Induk Lau Cih yang dibangun Dinas Perumahan Kawasan Permukiman Kota Medan sebanyak 1.215 tempat dengan total uang yang harus disetor Rp9.348.000.000.Denganrincian, grosir 720 unit, sub grosir I, sub grosir II, wisata buah 56 unit, rumahtoko6unit,dankantin1unit. “Tersangka menerima setoran uang kontribusi sewa pedagang Pasar Induk Tuntungan secara gelondongan dari penyetor, tanpa disertai rincian nama pedagang yang menyetor,” ujar Wira. Dia menjelaskan, tersangka AS juga membuat tanda terima uang berupa kwitansi (bukan

kwitansi resmi PD Pasar Kota Medan) diperuntukkan sebagai bukti pembayaran, dan hal ini khusus untuk pembayaran sewa Pasar Induk Tuntungan. “Berdasarkan bukti kwitansi penerimaan uang kontribusi sewa Pasar Induk Tuntungan yang dibuat AS, jumlah total keseluruhan uang kontribusi sewa Pasar Induk Tuntungan yang diterima AS sebesar Rp 9.462.713.500 dan seluruh pedagang sudah membayar uang kontribusi sewa,” sebutnya. “Namun yang disetor tersangka hanya Rp7.865.000.000, sehingga terdapat indikasi kerugian negara sebesar Rp 1.483.000.000,” tutur Wira. Atas perbuatannya, tersangka dipersangkakan melanggar Pasal 3 ayat (1) UU No. 17 Tahun 2003 tentang Keuangan. Kemudian Pasal 4 Permendagri 13/ 2006 tentang pedoman pengelolaan Keuangan Daerah yang menyebutkan tentang asas Umum Pengelolaan Keuangan Daerah.(m10)

Garda Revolusi Iran Luncurkan Kapal Induk Pengangkut Rudal TEHERAN, Iran (Waspada): Pasukan Garda Revolusi Iran (IRGC) meluncurkan sebuah kapal perang kelas berat yang dapat mengangkut sejumlah helikopter, pesawat nirawak (drone), dan peluncur rudal pada Kamis (19/11/2020) waktu setempat. Dikutip dari kantor berita Associated Press, Jumat (20/11/ 2020), kapal itu bernama Abdollah Roudaki yang diambil dari nama mantan Komandan Angkatan laut Garda Revolusi. Peluncuran kapal ini berlangsung ketika Iran dan Amerika Serikat masih dalam ketegangan, terutama setelah laporan beredar bahwa Presiden Donald Trump sempat mempertimbangkan meluncurkan serangan ke situs nuklir utama musuh bebuyutannya itu. Sejumlah foto yang dirilis memperlihatkan kapal induk itu mengangkut sejumlah rudal

termasuk rudal anti-pesawat dan empat kapal cepat kecil yang biasa digunakan pasukan paramiliter Iran tersebut diTeluk Arab. Kapal induk itu juga dilengkapi senapan mesin yang dipasang pada dek kapal. Kapal Abdollah Roudaki memiliki panjang 150 meter. Jika dibandingkan, ukurannya setengah lebih kecil dari kapal induk USS Nimitz milik AS yang memiliki panjang 332 meter. Kapal induk Abdollah Roudaki juga tak memiliki landasan pacu pesawat. Komandan Angkatan Laut Garda Revolusi Iran, Laksamana Ali Reza Tangsiri, mengatakan pasukannya ingin bergerak dan beroperasi lebih luas lagi hingga ke Samudra Hindia. Selama ini, Angkatan Laut Garda Revolusi Iran hanya beroperasi di Teluk Arab dan Teluk Oman. “Kehadiran dan operasi

Tugas Berat .... sejumlah Anggota Dewan dari Fraksi Partai Golkar, seluruh pengurus DPD Partai Golkar Kabupaten Kota se Sumatera Utara, Pengurus Hastakarya dan sayap Partai Golkar serta Calon Wali Kota/Wakil Wali Kota Medan Bobby NasutionAulia Rachman. Dilanjutkannya, Ijeck juga diharapkan mampu “Menguningkan” Sumatera Utara selama masa kepemimpinannya. Partai Golkar Sumut juga diharapkan menjadi pemenang pada Pilkada serentak 9 Desember yang tinggal beberapa hari lagi serta menyiapkan diri menyongsong Pemilu 2024 mendatang. “Dalam waktu dekat, kita akan menghadapi Pilkada serentak, 23 pasang Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah yang diusung Partai Golkar harus menjadi pemenang. Selain itu Partai Golkar juga harus mempersiapkan diri menyongsong pesta demokrasi 2024 mendatang, akan ada Pilkada, Pileg dan Pilpres yang menanti kita didepan,”Jelasnya. Tidak hanya itu, ada 5 sukses yang harus digapai Partai Golkar, yakni sukses transformasi dan konsolidasi, sukses kaderisasi, sukses menumbuhkan demokrasi dan sukses memberikan dukungan kepada pememerintahan dan terakhir sukses Pemilu. “Seluruh sukses itu harus mempu diwujudkan Ijeck, terutama sukses Pemilu, baik itu Pilkada, Pileg maupun Pilpres,” tambah Aziz. Diharapkan seluruh lini Partai Golkar bersiap mengingat Partai berlambangkan pohon beringin, padi dan kapas akan mengusung calon Presiden dari kadernya sendiri. “Kita berharap, Partai golkar mampu mengusung calon presidennya sendiri dari kader partai,” tambahnya. Sementara itu, Gubernur Sumut Letjend

Al Bayan .... Nyaris berbagai sarana dan perasarana hidup manusia tak terlepas dari bahan hutan. Kalau mereka mau jujur, dari mulai bangun tidur sampai tidur lagi mereka selalu bersentuhan dari hasil hutan. Bahkan, pakaian penutup badan merekapun berasal dari hutan (Forest of life). “Dialah Yang menjadikan bumi itu mudah bagi kamu, maka berjalanlah di segala penjurunya dan makanlah sebagian dari rezeki-Nya” (QS. Al Mulk: 15). Tetapi hutan saat ini tidak mampu melaksanakan fungsi. Karena luas hutan berkurang di sanasini. Kita tak lagi siapa pencuri, agak sulit terdeteksi. Karena antara pengusaha dan pejabat pandai bermain api. Mereka menghancurkan hutan silih berganti. “Ingatlah, Sesungguhnya mereka Itulah orang-orang yang membuat kerusakan, tetapi mereka tidak sadar” (QS. Al-Baqarah: 12). Manusia modern kadang menjadi seolah dapat hidup tanpa bantuan hutan (not aware). Sehingga mereka menebang pohon sembarangan. Padahal Allah telah berpesan, “Telah nampak kerusakan di darat dan di laut disebabkan karena perbuatan tangan manusia, supaya Allah merasakan kepada mereka sebagian dari (akibat) perbuatan mereka, agar mereka kembali ke jalan yang benar. (QS. Ar Ruum: 41). Pada dasarnya hilangnya satu pohon telah memutus mata rantai ekologi. Bencana alam di Indonesia dewasa ini juga dipahami sebagai peringatan Tuhan atas aktivitas manusia yang melanggar hukum-hukum Tuhan tak berhenti (M Thoyibi: UMS 1993). “Dan janganlah kamu berbuat kerusakan di (muka) bumi. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berbuat kerusakan.” (QS. Al Qashash: 77). Ada banyak cara yang dapat dilakukan dalam upaya pelestarian hutan. Pertama, penghematan kertas. Pemerintah harus membuat berbagai

(angkatan laut Iran) di Samudra Hindia adalah hak kami,” ujar Tangsiri seperti dikutip Arab News. Menurut sejumlah pengamat, peluncuran kapal induk Abdollah Roudaki ini merupakan tanggapan Iran atas patroli Angkatan Laut AS di kawasan Timur Tengah selama ini. Basis terdekat Angkatan Laut AS di kawasan tersebut terletak di Bahrain. Kapal induk AS rutin melakukan pelayaran melalui perairan Timur Tengah sebagai bagian dari operasi kebebasan bernavigasi di perairan internasional. Namun, Iran melihat misi AS tersebut sebagai ancaman. Terlebih dengan kehadiran Israel yang merupakan sekutu Negeri Paman Sam dan musuh bebuyutan Iran semakin luas di kawasan. (ap/arab news/m11)

Purn Edi Rahmayadi dalam sambutannya berpesan kepada Ijeck agar tetap menjadi sosok yang amanah, santun dan tegar dalam menghadapi segala kesulitan serta mengutamakan kepantingan rakyat dari pada kepentingan diri sendiri. “Tetaplah jadi Ijeck yang santun, amahan dan bijak. Tugas ini tidak mudah. Saya yakin Ijeck mampu mengemban tugas ini dan membesarkan partai golkar,” ungkapnya. Sementara itu, Ketua DPD Golkar Sumut terpilih, Musa Rajekshah dalam sambutannya berterimakasih kepada seluruh kader yang sudah mempercayakannya memimpin Golkar Sumut dan mengajak seluruh pihak untuk solid dan kompak membesarkan partai berlambangkan pohon beringin itu. “Mari kita bersama-sama besarkan partai ini, jaga terus kekompakan dan solid demi mewujudkan cita-cita partai. Kemudian merebut kursi legislatif sebanyak-banyak mungkin,” ungkapnya. Dirinya berharap Partai Golkar ke depan menjadi lebih besar dan mewarnai pembangunan di Sumatera Utara. “Kehadiran Golkar harus dirasakan seluruh kader partai dan lapisan masyarakat. Kejadian yang lalu sudah, biarlah berlalu, mari kita buka lembaran baru. Mari bersama-sama kita majukan partai golkar, sehingga semakin dicintai dan disayangi masyarakat,” katanya. Untuk susunan pengurus DPD Partai Golkar Sumut 2020-2025 yang dibacakan Sekjen DPP Partai Golkar, Lodewijk F Paulus untuk dilantik yakni Ketua Drs Musa Rajekshah, M Hum, Sekretaris H Dato’ Ilhamsyah SH, Bendahara Ichwan Habib Nasution, beserta wakil-wakil ketua dan biro bidang masing-masing dengan total pengurus sebanyak 185 orang. (h01) kebijakan meminimalisir penggunaan kertas dan mengalihkan berbasis ITE (technologybased education). Kedua, wisata alam. Hutan yang menjulang tinggi adalah panorama alam yang dirindukan sekaligus buat reboisasi (forest rescue program). “Apabila kiamat tiba terhadap salah seorang di antara kamu dan di tangannya ada benih tumbuhan, makan tanamlah” (HR. Imam Ahmad). Ketiga pendidikan. Jadikan cinta alam sebagai mata pelajaran, agar generasi akan datang sungguh-sungguh merawat hutan. Seorang kakek masih mau menanam pohon rambutan di halaman rumahnya, buat anak cucu di masa depan. “Tidaklah seorang Muslim menanam pohon atau sebuah tanaman kemudian dimakan oleh burung, manusia, atau binatang melainkan ia akan mendapat pahala sedekah” (HR. BuhariMuslim). Keempat, perawatan. Lakukan reboisasi dan penanaman secara berkelanjutan. Siram rawat dan lindungi jangan pernah bosan. Biarkan hutan tumbuh kembang bercabang rindang menyejukkan, buat anak cucu kita di masa depan. “Jauhilah tiga perilaku terlaknat yakni. Jangan buang kotoran di sumber air, jangan di pinggir jalan dan jangan di bawah pohon” (HR. Abu Daud, Ahmad dan Ibnu Majah). Karena itu, tolong selamatkan paru-paru dunia ini. Karena Allah sudah memberi peringatan. “Dan apabila ia berpaling (dari kamu), ia berjalan di Bumi untuk mengadakan kerusakan padanya, dan merusak tanam-tanaman dan binatang ternak, dan Allah tidak menyukai kebinasaan” (QS. AlBaqarah: 205). Siapa yang memotong pohon bidara, Allah akan hadapkan wajahnya ke Neraka (HR. Abu Daud). (Guru SMAN 16 Medan Alumni Program Doktor PEDI UIN SU)

MEDAN (Waspada): Turut kampanyekan pasangan calon (paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution dan H. Aulia Rachman, Wakil Gubernur Sumatera Utara (Wagub Sumut) Musa Rajekshah, mengambil cuti. Kabar yang beredar pria yang akrab disapa Ijeck ini mengambil cuti hingga tiga hari, mulai Kamis (19/11/2020) hingga Sabtu (21/11/2020) untuk mendukung paslon nomor urut 2 dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), 9 Desember 2020 nanti. “Iya benar,” kata Ijeck saat dimintai konfirmasi soal cuti tersebut. Meski tidak menjelaskan di mana saja lokasi kampanye Bobby yang bakal didatanginya untuk mensosialisasikan Bobby-Aulia, namun Ijeck, akan turun ke masyarakat untuk mengkampanyekan pasangan penggagas #KolaborasiMedanBerkah ini. “Sampai dengan Sabtu dimulai hari ini,” jelasnya. Seperti diketahui, Ijeck merupakan Ketua DPD Golkar Sumut yang baru terpilih. Golkar merupakan salah satu pengusung Bobby-Aulia di Pilkada Medan. Selain Golkar, Bobby diusung oleh PDIP, Gerindra, PPP, NasDem, PSI, PAN, dan Hanura. (h01)

Tuntutan Bubar .... menghindarinya dan lebih mengutamakan penegakan amar ma’ruf yang bebas risiko,” ujar Muhyiddin. Selain itu, Muhyiddin menegaskan, TNI tak memiliki kewenangan untuk menindak spanduk atau baliho yang dipasang tak sesuai aturan. Menurutnya, kewenangan penindakan tersebut ada di Satpol PP. Dia lantas meminta, agar TNI lebih fokus menjaga kedaulatan negara ketimbang menjalankan kewenangan yang tak sesuai fungsinya selama ini. “Kita harus duduk bersama dengan kepala dingin, bukan dengan emosi yang meledak- ledak dalam menyelesaikan suatu problem. TNI harus sadar bahwa saham terbesar dari pembentukan negara ini termasuk TNI adalah para pejuang dan mujahidin dari umat Islam,” tutur Muhyiddin. Senada, Sekjen MUI Anwar Abbas, meminta agar aparat keamanan yang dimiliki oleh negara saat ini bisa bertindak sesuai koridor kewenangan yang dimilikinya. Hal itu bertujuan agar tak menimbulkan kegaduhan di tengah masyarakat. “Supaya tidak menimbulkan masalah dan kegaduhan, kita mengharapkan para aparatur negara supaya berbuatlah sesuai dengan tugas dan fungsinya dan jangan keluar atau melebihi dari yang sudah ditentukan oleh UU dan peraturan yang ada,” sebut Anwar. Baliho bergambar Rizieq Shihab menjadi kontroversi di tengah masyarakat belakangan ini. Bahkan, Panglima Komando Daerah Militer Jaya (Pangdam Jaya) Mayjen TNI Dudung Abdurach-man mengakui bila pencopotan baliho raksasa Rizieq oleh prajurit TNI di Kel. Jatimakmur, Kota Bekasi, merupakan instruksinya langsung. Dudung turut mengancam akan mencopot semua baliho Rizieq yang dipasang sembarangan dan tanpa izin. Dia menyatakan, pencopotan baliho Rizieq oleh prajuritnya di Bekasi, dilakukan setelah Satpol PP beberapa kali gagal mencopot spanduk itu. Dia mengatakan baliho itu kembali terpasang usai dicopot. (cnni)

Lisa Andriani .... hari-hari yang lainnya. Semoga inovasi dan kreativitas para guru dan kepala sekolah yang mana telah membuat sudut baca disetiap sekolah, dapat bermanfaat bukan hanya untuk siswa tetapi juga masyarakat,” ujar Lisa. Dalam kegiatan itu juga, Lisa memberikan sumbangan buku bagi Pojok Baca PGRI, sebagai bentuk dukungan dalam menggalakkan budaya literasi/membaca di Kota Binjai. (a03)

Anis Matta Sebut .... tanpa proses demokrasi seperti tuduhan dinasti politik itu sendiri. “Kan kita dipilih bukan ditunjuk, jadi dinastinya itu di mana? Sistem demokrasi beri ruang yang sama. Yang beri suara rakyat, jabatan dipilih rakyat bukan ditunjuk. Itulah indahnya demokrasi semua orang punya peluang, semua berjuang tidak ada yang diperlakukan istimewa,” lanjut Anis Matta. Bobby Nasution sendiri tak begitu ambil pusing dengan tuduhan macam-macam dari oknum tertentu. Baginya, niat dia maju di Pilkada Medan adalah semata untuk memperbaiki kemunduran Kota Medan. “Saya turun ke masyarakat, saya dengar keluhan masyarakat dan saya akan jawab harapan masyarakat kepada saya. Kita akan libatkan semua pihak untuk berkolaborasi mewujudkan Medan yang berkah. Maknanya luas sekali. Kita akan kejar ketertinggalan dengan kota lain. Insya Allah,” kata Bobby Nasution. (h01)

Pakistan Hukum .... predator seksual itu akan menjalani eksekusi mati dengan cara digantung, dengan pelaksanaannya dilakukan oleh Pengadilan Tinggi Lahore. Dalam memperkuat vonisnya, pengadilan merujuk pada bukti puluhan ribu video dan gambar porno anak-anak di komputer milik Ayaz. Dia juga terbukti bersalah dalam dakwaan sodomi, merekam, dan menjual pornografi anak-anak selama sidang di Pengadilan Rawalpindi pada Rabu (18/11/2002) waktu setempat. Ayaz disebut mempunyai catatan panjang kejahatan seksual pada anak-anak sebelum dia datang ke Inggris pada Januari 2008. Dia pernah diputus bersalah atas kasus melecehkan dan memotret bocah berusia 14 tahun yang identitasnya tidak bisa disebutkan. Akuntan sekaligus ahli pembukuan bersertifikasi itu kemudian mendapat pekerjaan sebagai petugas pemantau di Save the Children pada November 2018. Saat itu, Ayaz lolos tanpa perlu melakukan pemeriksaan latar belakang karena pekerjaannya tak bersinggungan langsung dengan anak-anak. Pengadilan di Pakistan mencatat, meski Ayaz mempunyai latar belakang pendidikan sangat baik, dia menggunakannya untuk menghancurkan generasi muda. Kasusnya mulai mencuat di Inggris 12 tahun silam ketika polisi kota Roma, Italia, menangkap paedofil yang mengaku mendapat data 15 anak Romania dari seorang pria Pakistan. Otoritas Roma segera memberi tahu kepolisian Inggris yang mulai menggelar penyelidikan, di mana Ayaz ditangkap di markas Save the Children pada Februari 2009. Ayaz kemudian dipenjara selama empat tahun setelah mengakui perrbuatannya memerkosa bocah berusia 14 tahun, dan membuka tabir kejahatannya yang lain. Setelah diputus empat tahun, dia dideportasi ke Italia di mana dia kembali dihukum penjara, sebelum dipulangkan ke negara asalnya. Pada November 2019, si akuntan kembali tertangkap menculik, mencecoki remaja 13 tahun sebelum kemudian memerkosanya selama empat hari. Polisi mengungkapkan, pria yang bekerja sebagai konsultan pemerintahan itu akhirnya mengakui menculik dan memerkosa 30 anak di seluruh Pakistan. (the sun/m11)

Ada-ada Saja .... arus saat banjir setinggi sekitar 1 meter di jalanan permukiman Metro Manila. Rekaman video tersebut diambil warga di lokasi yang kemudian mengunggahnya di media sosial. “Dia selamat. Dia terlihat kedinginan dan menggigil tapi sangat pintar,” kata kata Yamzon Santos, seorang warga yang suaranya terekam dalam kamera, seperti dilaporkan kembali The Sun, Selasa (17/11/2020 “Melihat tikus itu mengambang, kami kagum dengan nalurinya untuk bertahan hidup,” ujarnya, lagi. Menurut dia, tikus memang musuh manusia karena dapat menyebabkan penyakit seperti leptospirosis. Namun Santos takjub dengan apa yang dilihatnya. “Makhluk kecil malang itu hanya ingin bertahan hidup. Itu membuat saya sadar bahwa setiap makhluk ingin diselamatkan dalam bencana alam,” tuturnya. Banjir akibat Topan Vamco sudah surut di Manila, namun tim penyelamat masih berjibaku menjangkau warga yang terjebak di wilayah lain seperti Provinsi Cagayan. Hingga Senin lalu, topan yang juga disebut Ulysses oleh warga lokal itu menewaskan sedikitnya 67 orang di Filipina serta dengan puluhan lainnya hilang. Topan bergerak ke timur menuju Vietnam. (the sun/m11)

Waspada/Ist

GUBSU Edy Rachmayadi menyampaikan Keuangan dan Rancangan Peraturan Daerah Provinsi Sumatera Utara Tentang APBD 2021, di gedung DPRD Sumut, Jumat (20/11) sore.

APBD Sumut .... plafon anggaran sementara APBD 2021 pada 17 November 2020. “Untuk menindaklanjuti kesepakatan dimaksud, maka Pemprovsu telah melakukan penyiapan dokumen rencana kerja dan anggaran satuan kerja perangkat daerah (RKA-SKPD) sebagai bahan penyusunan rancangan APBD tahun anggaran 2021,” katanya.

Keputusan Sekolah .... kementerian agama diberi kewenangan penuh menentukan pembukaan sekolah tatap muka. Hal itu karena daerah dianggap sebagai pihak yang paling mengetahui dan memahami kondisi, kebutuhan, dan kapasitas daerahnya. Pemberian kewenangan penuh dalam menentukan izin pembelajaran tatap muka tersebut berlaku mulai semester genap tahun ajaran dan tahun akademik 2020/2021, di bulan Januari 2021. Dalam jumpa pers virtual, Jumat (20/11), Nadiem menyebutkan sejumlah alasan mengapa sekolah tatap muka dapat dibuka kembali. Pertama adalah kekhawatiran akan risiko ancaman putus sekolah. Selama pandemi, banyak sekali anak-anak yang harus bekerja karena situasi ekonomi yang tidak memadai. Banyak juga orang tua yang tidak bisa melihat peranan sekolah dalam proses belajar secara daring dan mengeluarkan anak dari sekolah. Selain itu, berbagai macam risiko kendala tumbuh dan kembang juga terjadi. Di lain hal, banyak daerah yang masih belum memiliki infrastruktur memadai untuk menjalan PJJ. “Akibatnya, kesenjangan pencapaian pembelajaran di daerah-daerah telah terjadi. Tentunya pertumbuhan anak kita juga menjadi risiko yang sangat besar,” kata Nadiem. Sementara itu, fenomena lainnya adalah putus pendidikananakusiadini(PAUD)yangcukuptinggi. Selama pandemi, banyak orang tua yang tidak mendaftarkan anak-anaknya untuk sekolah PAUD. “Ini tentunya risiko learning lost, risiko bahwa ada satu generasi di Indonesia anak-anak kita yang hilang pembelajarannya dan harus mengejarnya dan mungkin sebagian akan ketinggalan dan tidak bisa mengejar kembali pada saat kembali sekolah. Jadinya, ini adalah suatu urgensi yang sangat penting,” ujarnya. Meski diserahkan kepada daerah, Mendikbud mengingatkan agar pemerintah daerah menimbang situasi pandemi dengan matang sebelum memberikan izin pembelajaran tatap muka. SKB Empat Menteri tentang Panduan Penye-

HUT Ke-78 .... Ronald Reagan. Dia mengakhiri masa jabatannya pada usia 77 tahun dan 349 hari. Kondisi kesehatan Biden yang sudah lanjut usia selalu menjadi sorotan sejak masa kampanye. Apalagi saat ini AS dihadapkan kepada sejumlah masalah seperti perpecahan di tengah masyarakat akibat pilihan politik, pandemi Covid-19, tingginya angka pengangguran, dan ketidakadilan rasial. “Dia (Biden) harus membangun kredibilitas di hadapan penduduk AS bahwa dia mampu menjalankan tugasnya sebagai presiden secara fisik dan mental,” kata pakar politik dari Universitas Rutgers, Ross Baker. Persoalan usia Biden juga sempat diungkit dalam konvensi bakal capres Partai Demokrat. Sejumlah pesaingnya saat itu mempertanyakan apakah Biden yang sudah lansia mampu menangani persoalan negara dan bangsa yang semakin rumit, seperti perubahan iklim dan ketidakadilan rasial. Pesaing Biden saat kampanye, Donald Trump, yang usianya jauh lebih muda empat tahun, juga selalu menyinggung persoalan usia dan tidak yakin Biden bisa mengemban tugas dengan baik. Apalagi saat kampanye tiba, Biden jarang tampil di hadapan masyarakat, dengan dalih

Positif Belum .... dibagikan melalui akun Twitter pukul 16:05 WIB. Sementara itu, pasien yang sembuh bertambah 3.940 orang dan yang meninggal dunia bertambah 78 orang. Kemarin, Kamis (19/11), kasus positif virus corona mencapai 483.518 orang. Dari jumlah tersebut, 406.612 orang telah sembuh dan 15.600 orang di antaranya meninggal dunia. DKI Jakarta masih menjadi provinsi dengan jumlah kumulatif kasus positif Covid-19 terbanyak. Sedangkan Jawa Timur merupakan provinsi yang memiliki kasus kematian Covid19 tertinggi. Berdasarkan data Satgas Covid-19, Jawa Tengah dan Jawa Barat menjadi provinsi yang memiliki kasus aktif atau pasien positif Covid-19 dalam perawatan terbanyak. Masing-masing 9.469 kasus dan 8.931 kasus. Pemerintah terus berupaya menekan laju penyebaran virus corona, namun jumlah orang yang terpapar Covid-19 masih terus bertambah. Pasien Covid19 yang meninggal dunia pun naik, meskipun pasien yang dinyatakan sembuh juga bertambah dari hari ke hari. Pemerintah kini menunggu pengadan vaksin Covid-19. Presiden Joko Widodo menyebutkan, penyuntikan vaksin baru bisa dilakukan pada akhir tahun atau awal 2021. (cnni)

Hal ini mempedomani peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 64 tahun 2020 tentang Pedoman Penyusunan APBD tahun anggaran 2021 dan dengan tetap mengacu pada arah dan kebijakan sasaran pokok program prioritas nasional dan program strategis nasional yang ditetapkan oleh pemerintah serta visi, misi dan program kerja Pemprovsu. (cpb) lenggaraan Pembelajaran pada Semester Genap Tahun Ajaran dan Tahun Akademik 2020/2021 di Masa Pandemi Covid-19 mengatur penyelenggaraan pendidikan dasar dan menengah. Panduan penyelenggaraan pendidikan tinggi akan diumumkan selanjutnya. Pengumuman panduan penyelenggaraan ini dilakukan segera agar pemerintah daerah dapat bersiap dan seluruh pemangku kepentingan dapat mendukung pemerintah daerah dalam mempersiapkan. Mendukung dikeluarkannya SKB Empat Menteri ini, Deputi Bidang Koordinasi Pendidikan dan Agama, Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK), Agus Sartono, mengatakan pentingnya SKB Empat Menteri yang diumumkan hari ini. “Kesehatan dan keselamatan adalah yang utama. Kesiapan satuan pendidikan perlu menjadi perhatian. Saya berharap para bupati dan walikota dapat mendorong semua sekolah melakukan kesiapan pembelajara tatap muka. Kesuksesan implementasi tidak terlepas dari komitmen kita bersama, khususnya pemeritah daerah,” kata Sartono saat membacakan pesan Menteri Koordinator Bidang PMK, Muhadjir Effendy. Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) sekaligus Ketua Pelaksana Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Doni Monardo menyampaikan pula dukungan atas kebijakan yang diumumkan ini. “Satgas Covid-19 mendukung SKB Empat Menteri dalam membuat ketentuan pembelajaran di masa pandemi ini karena banyaknya kendala pembelajaran jarak jauh (PJJ). Peta zonasi risiko dari Satgas Covid-19 Nasional tidak lagi menentukan pemberian izin pembelajaran tatap muka,” jelasnya. Sementara itu, Mendagri Muhammad Tito Karnavian, mendukung langkah-langkah yang dilakukan dunia pendidikan dengan dikeluarkannya SKB Empat Menteri ini dan mengingatkan agar pemerintah daerah tetap menerapkan protokol kesehatan. (j02) menghindari pandemi virus corona. Sementara Trump kerap berkunjung ke berbagai negara bagian menggelar kampanye terbuka, bahkan sepekan setelah dinyatakan positif virus corona. Dalam wawancara dengan CNN pada September lalu, Biden mengatakan akan selalu terbuka soal kondisi kesehatannya jika terpilih. Namun, dia belum membeberkan bagaimana mekanismenya. Dokter pribadi Biden, dr. Kevin O’Connor, menyatakan kondisi pasiennya saat ini sehat, bugar dan siap mengemban tugas sebagai presiden, termasuk sebagai kepala pemerintahan, kepala negara dan panglima tertinggi angkatan bersenjata. Dia mengatakan Biden rutin berolahraga lima hari dalam sepekan. Olahraganya meliputi mengendarai sepeda, lari dengan mesin lari dan angkat beban. Akan tetapi, O’Connor juga menyatakan detak jantung Biden tidak beraturan, tetapi diklaim tidak memerlukan proses pengobatan atau meminum obat. Kantung empedu Biden juga diangkat pada 2003 silam. Biden juga pernah mengalami dua kali aneurisma otak yang nyaris merenggut nyawanya. Hal itu dia tuliskan dalam memoarnya, dan merasa mengubah jalan hidupnya. (ap/m11)


Pentas Pilkada

WASPADA Sabtu 21 November 2020

A3

Bobby Sebut Digital Bukan Sekadar Website MEDAN (Waspada): Calon Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution menuturkan, semua masyarakat membutuhkan perubahan di Kota Medan. Apalagi kini, Medan sebagai andalan pulau Sumatera, sudah tertinggal jauh dari Palembang dan Pekan Baru.

Waspada/Ist

CALON Wali Kota Binjai Hj. Lisa Andriani Lubis meletakkan batu pertama rumah Nenek Leni, di Kel. Kebun Lada, Kec. Binjai Utara.

Calon Wali Kota Binjai Lisa Lakukan Bedah Rumah BINJAI (Waspada): Calon Wali Kota Binjai Hj. Lisa Andriani Lubis SPsi, melakukan peletakan batu pertama pembangunan bedah rumah milik Nenek Leni yang merupakan korban hujan deras dan angin kencang. Rumah tersebut berada di Jl. Perintis Kemerdekaan Gang Ayahanda, Kel. Kebun Lada, Kec. Binjai Utara, Rabu (18/11). Peristiwa itu terjadi pada Selasa (17/11), angin kencang merusak rumah beserta isinya. Namun, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Saat peletakan batu perta-

ma Lisa mengatakan, akan membangun sepenuhnya hingga selesai. “Pembangunan bedah rumah ini adalah wujud tekad saya dalam membahagiakan masyarakat, baik dalam keadaan suka ataupun duka. Insyaallah akan dibangun hingga bisa dihuni,” ujar Lisa saat peletakan batu pertama. Pembangunan ini dibantu oleh tim Relawan Pilar (Pendukung Lisa Andriani). Salah satu anggota Pilar Effendi mengatakan siap membangun sesuai target. “Alhamdulillah Ibu Lisa

cepat tanggap. Semoga pembangunan ini tidak ada kendala dan selesai sesuai target yang sama-sama kita inginkan,” tutur Effendi. Kehadiran Lisa disambut hangat pelukan Nenek Leni. Pada kesempatan itu, Nenek Leni mengucapkan terima kasih kepada Calon Wali Kota Binjai Lisa yang telah peduli terhadap warganya. “Saya mengucapkan terima kasih banyak telah memberikan bantuan hingga rumah saya bisa ditempati kembali,” ujar Nenek Leni sambil memeluk Lisa. (a03)

“Datang ke Medan, cuma Ucok Durian dan Bolu Meranti yang bisa dibanggakan, simbol kebanggaan ‘Ini Medan Bung’, konteksnya sudah bergeser ke arah negatif,” ujar Bobby dalam Deklarasi Dukungan Keluarga Besar Parsadaan Pomparan Raja Toga Manurung Dohot Boruna (Patambor) Indonesia Cabang Kota Medan dan Keluarga Besar Rakyat Permata Nusantara (RPN), di Gedung Permata Griya Jl. Pelajar, Kel. Teladan Timur, Kec. Medan Kota, Rabu (18/11). Pergeseran citra Kota Medan yang kurang baik ini, kata dia, harus diubah. Karenanya, bersama pendamping H. Aulia Rachman, dia ingin memperbaiki citra Medan dari dalam, yakni dimulai dari pemerintahan Kota Medan. “Kami ingin Medan dapat menggambarkan kemajemukan dengan menerapkan merit system. Tidak melihat suku atau berapa sumbangannya untuk wali kota, tapi kemampuan dan profesionalitas. Jangan lulusan pertanian, ditugaskan ke olahraga,” sebut penggagas #KolaborasiMedanBerkah ini. Selain itu, menurut Bobby, sistem pelayanan publik yang

diterapkan nanti di Kota Medan, harus berbasis digital. “Tapi tolong jangan dikucilkan arti digital ini, digital bukan hanya sekadar website pemko. Kalau sudah ada website pemko, bukan artinya sudah digital,”

tuturnya. Dan berdasarkan penilaiannya, sekitar 90% yang paham website pemko warga yang main proyek. Selebihnya belum, mulai dari pelayanan pendidikan, kesehatan, dan layanan lainnya belum menggunakan digital. “Makanya, edukasi digital bukan hanya ke aparatur negara. Tapi bagaimana peranan pelayanan di lapangan, bagaimana taman-taman kota dilengkapi akses digital, denganWiFi gratis, ruang terbuka yang sudah bisa

mengakses internet. Dan hari ini, Kota Medan sebagai kota terbesar ketiga belum ada mengarah ke digitalisasi,” katanya. Sebelumnya, Sekretaris Patambor Kota Medan Abraham Manurung menuturkan, kesepakatan 34 sektor Patambor Kota Medan, dengan 2.500 kepala keluarga yang terdaftar sepakat mendukung BobbyAulia. “Kami juga sepakat untuk siap memenangkan BobbyAulia menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan. Jadi

jangan ada lagi pengurus sektor mengatakan tidak dilibatkan,” ujarnya menyampaikan kata sambutan. Ketua Umum RPN, Jan Ferry Manurung mengungkapkan dukungan kepada Bobby-Aulia diberikan lantaran mereka yakin betul, Bobby mampu tampil di Kota Medan, mewujudkan pembangunan Medan. Kegiatan diisi juga dengan penyematan baju RPN kepada Bobby Nasution. Serta penyerahan pernyataan sikap dukungan dan penyerahan ulos. (h01)

Waspada/Ist

CALON Wali Kota Medan Bobby Nasution foto bersama di acara Deklarasi Dukungan Keluarga Besar Patambor Indonesia Cabang Kota Medan dan Keluarga Besar RPN, di Gedung Permata Griya Jl. Pelajar, Kel. Teladan Timur, Kec. Medan Kota, Rabu (18/11).

IMM Imbau Kader Gunakan Hak Pilih Di Pilkada Medan Miss Grand International Ajak Masyarakat MEDAN (Waspada): Ketua Umum demisioner Ikatan Mahasiswa Muhammdiyah (IMM) Kota Medan Angga Fahmi, mengimbau agar seluruh kader IMM menggunakan hak pilihnya pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Medan pada 9 Desember 2020 mendatang. “Seluruh kader IMM agar menggunakan hak pilihnya pada Pilkada Medan 9 Desember sesuai hati nurani dan pilihannya. Hindari golput,” kata Angga Fahmi usai menyerahterimakan jabatan Ketua Umum IMM Kota Medan kepada penggantinya Tengku Suhaimi, Jumat (20/11). Disebutkan Angga, IMM Kota Medan memiliki 21 Komisariat yang diibaratkan sama seperti 21 kecamatan di Kota Medan, sangat berpengaruh dalam Pilkada Medan 2020 ini. “Mari kita pilih pasangan calon yang sesuai dengan hati nurani dan tentunya yang bisa membawa kota Medan menjadi kota yang religius, kondusif dan sejahtera,” tuturnya. Menurut Angga, IMM terus pro aktif mengikuti proses berjalannya suksesi Pilkada Medan, mulai dari pencalonan, memberikan sumbangsih ideide gagasan untuk ke depannya Kota Medan yang berkemajuan, sampai mengawal Pilkada ini

Sergai Pilih Soekirman-Tengku Ryan

Waspada/Ist

ANGGA Fahmi (kanan) mengucapkan selamat bertugas kepada Tengku Suhaimi yang terpilih sebagai Ketua Umum IMM Kota Medan, Jumat (20/11). hingga selesai dengan kondusif. “Saya berharap kepada tim sukses dari kedua pasangan calon untuk tetap menggunakan cara-cara kampanye yang santun, jujur dan tidak memancing atau memprovokasi calon-calon tertentu,” tutur Angga yang juga menjabat Wakil Sekretaris Pemuda Muhammadiyah Kota Medan. Sementara itu, Tengku Suhaimi selaku Ketua Umum terpilih IMM Kota Medan, mengapresiasi kinerja KPU Medan yang dari awal dilantik hingga saat ini tetap konsisten berjuang sepenuh hati menjalankan tugas pokok dan fungsi sebagai penyelenggara pemilu. Pelak-

sanaan Pilkada harus berlandaskan pada asas Langsung, Umum, Bebas, Rahasia, Jujur dan Adil (Luber Jurdil) dengan konsisten menjalankan tupoksinya. “Meskipun Pilkada tahun ini sangat berbeda disebabkan dampak dari pandemi Covid19 yang masih ada di Kota Medan. KPU harus mampu memfasilitasi dan menjalankan Pilkada sesuai dengan protokol kesehatan yang sudah ditentukan, sehingga warga Kota Medan tak khawatir datang ke TPSTPS untuk menggunakan hak pilihnya,” tutur Tengku Suhaimi, putra asli Melayu Kota Medan. (m27)

SERDANG BEDAGAI (Waspada): Kehadiran Miss Grand International 2016, Ariska Putri Pertiwi di Dusun V, Desa Kota Tengah, Kec. Dolok Masihul, Kab. Serdang Bedagai (Sergai), Rabu (18/11), disambut meriah masyarakat setempat. Masyarakat yang hadir berdecak kagum akan kecantikan, sopan santun, keramahan serta keluwesan Ariska yang juga presenter infotainment di salah satu televisi swasta nasional tersebut. “Kami tidak menyangka kalau istri Tengku Muhammad Ryan Novandi, calon Wakil Bupati Sergai ini pintar orangnya. Selain cantik dan ramah, santun pula,” kata sejumlah warga menyatakan kekagumannya, terutama kaum ibu yang menghadiri silaturahmi di Dusun V tersebut. Dihadapan kaum ibu dan bapak, Ariska meminta restu dan doa dari mereka yang hadir agar pasangan nomor urut 2, Soekirman dan Tengku Ryan terpilih menjadi Bupati danWakil Bupati Sergai di Pilkada 9 Desember mendatang. “Secara pribadi saya mohon doa juga dukungan dari masyarakat Sergai, khususnya warga

Dolok Masihul ini agar pasangan Beriman Trendi bisa unggul di Pilkada Serentak 9 Desember mendatang,” sebutnya. Ariska menceritakan, beberapa tahun lalu dirinya pernah

berada diposisi ‘berkompetisi’ untuk bersaing menjadi yang terbaik dari yang terbaik. “Apa pelajaran yang bisa saya dapat ? Saya belajar bahwasanya disaat bersaing tidak

perlu menjelekkan dan menjatuhkan lawan, agar kita terlihat lebih baik dari lawan. Karena orang yang ingin terlihat baik dengan menjatuhkan orang lain adalah orang yang takut untuk

Waspada/Ist

MISS Grand Internasional 2016, Ariska Putri Pertiwi, menyapa masyarakat dalam silaturahmi di Dusun V, Desa Kota Tengah, Kec. Dolok Masihul, Sergai, Rabu (18/11).

bersaing,” tutur Ariska. Pelajaran itu, kata Ariska, masih dibawanya sampai sekarang disaat mendampingi suami, tidak perlu menjelekkan orang lain agar ingin dilihat lebih baik dan lebih pantas. “Cukup fokus dengan tujuan dan paparkan yang terbaik dari diri kita. Karena, pada akhirnya yang terbaik lebih unggul,” kata Ariska. Dikesempatan itu, Ariska tak lupa mengingatkan dan mengajak masyarakat senantiasa menjaga pola hidup bersih, tidak hanya dimasa pandemi ini. “Pola hidup bersih terus kita ditanamkan, agar pikiran pun ikut jernih,” sebut Ariska. Dalam silaturahmi dikediaman Iskandar di Dusun V yang turut dihadiri Ketua Tim Karya Mantri Sergai HM Fuadi Pasaribu dan Ketua Tim Pastipas Hambali itu, Ariska tidak canggung-canggung mengajak masyarakat berbincang-bincang dan foto bersama. “Semoga niat yang baik ini mendapat ridho dari Allah SWT, sehingga Sergai ke depan dipimpin dengan orang yang tepat dan sudah teruji, yakni Soekirman dan Tengku Muhammad Ryan Novandi,” kata HM Fuadi Pasaribu. (m15)

PB HIMPAS Dukung Dolly-Rasyid

Waspada/Ist

CALON Wakil Wali Kota Medan H. Aulia Rachman, menyapa masyarakat di Kampung Bahari, Lingk. 10, Kel. Besar, Kec. Medan Labuhan.

Aulia Ajak Kaum Ibu Nyoblos 9 Desember MEDAN (Waspada): Calon Wakil Wali Kota Medan H. Aulia Rachman menyapa masyarakat di Kampung Bahari, Lingk. 10, Kel. Besar, Kec. Medan Labuhan, Kamis (19/11). Putra Melayu asli dari Medan bagian Utara ini, duduk di bawah lantai halaman rumah warga, dengan menikmati suasana dan menyerap aspirasi masyarakat. Wilayah Kampung Bahari, dahulunya, merupakan kawasan tempat bermain Aulia, di masa remaja. “Saya tahu persis tempat ini, karena saya lahir dan besar di kawasan Utara,” ujar Aulia Rachman di hadapan warga Kelurahan Besar. Pendamping CalonWali Kota Medan Bobby Nasution itu menjelaskan, banyak persoalan yang harus dibenahi di Kota Medan, khususnya di wilayah

Medan bagian Utara yang menjadi pintu gerbang perekonomian. Buruknya infrastruktur, jalan rusak, drainase, hingga banjir, menjadi pekerjaan rumah yang harus dituntaskan jika pasangan Bobby Nasution - Aulia Rachman terpilih di Pilkada Medan 2020. “Terkait infrastruktur, ini menjadi program prioritas kami (Bobby- Aulia) untuk segera dituntaskan. Memang tidak mudah, sebab, perlu kajian dan kolaborasi antar pemerintah daerah dan pusat, agar program pembangunannya sesuai harapan,” tutur mantan Ketua Komisi 2 DPRD Medan ini. Setelah menyampaikan program dan visi misinya, Aulia mengingatkan kepada warga agar tetap menjaga kerukunan dan kondusifitas jelang kontes-

tasi pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan 2020. Pasangan nomor urut 2 itu, mengajak warga untuk ikut berpartisipasi menggunakan hak pilihnya dengan datang ke TPS di hari pencoblosan 9 Desember. “Pilihan hanya 2, yang terpenting jaga kerukunan antar warga, jangan kita bermusuhan karena berbeda pendapat. Pilih yang terbaik, semoga menjadi amal dan berkah,” sebut mantan santri ini. Usai sesi dialog, para ibuibu terlihat antusias menghampiri CalonWakilWali Kota Medan Aulia Rachman. “Aku datang kesini cuma mau nengok bapak aja,” kata Jamilah, disambut riuh dan tawa warga. “Alhamdulillah ada juga yang simpatik sama awak ya,” ujar Aulia dengan senyum.(h01)

TAPSEL (Waspada): Pengurus Besar (PB) Himpunan Mahasiswa Pemuda Solider (HIMPAS), mendukung dan siap menangkan Paslon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut dua (No.2) Dolly Putra Parlindungan Pasaribu dan Rasyid Assaf Dongoran di Pilkada Tapanuli Selatan. Hal itu terungkap dalam deklarasi dukungan PB HIMPAS kepada Paslon No.2 DollyRasyid, yang diselenggarakan di Desa Sialogo, Kec. Angkola Barat, Rabu (18/11), diikuti seluruh kader yang tersebar di 15 kecamatan se Tapsel. Hadir Ketua Umum PB HIMPAS David Irawan, Ketua Bidang Organisasi Lestiani Siagian, Tim Pemenangan Dolly Rasyid wilayah Kec. Angkola Barat Nauli Harahap, dan Ketua Lembaga Penghubung Organisasi Pemenangan Paslon No.2 Hajrul Aswat Siregar. Ketua Umum PB David Irawan mengatakan, HIMPAS adalah organisasi atau wadah yang menghimpun para pemuda dan mahasiswa. Kadernya tersebar di seluruh kecamatan se Tapsel dan bahkan Tapanuli Bagian Selatan. Dukungan terhadap Paslon No.2 di Pilkada Tapsel, sudah melalui proses panjang. Dimulai dari pengamatan di lapangan, melakukan kajian dan analisa di internal organisasi, sampai

pada kebulatan tekad siap mendukung dan memenangkan Dollly-Rasyid. “HIMPAS menyimpulkan, Tapsel ke depan harus dinakhodai pemimpin yang pekerja keras atau energik, visioner dan mampu merangkul segenap elemen masyarakat khususnya pemuda dan mahasiswa. Kriteria itu ada pada Paslon No.2 Dolly-Rasyid,” katanya. Ketua Bidang Organisasi PB HIMPAS Lestiani Siagian menu-

turkan, Dolly-Rasyid paling mampu menakhodai Tapsel ke depan. Selain memiliki latar pendidikan yang jelas, juga punya pengalaman kepemimpinan dalam berbagai organisasi. PB HIMPAS turut menciptakan Pilkada Tapsel 2020 yang aman dan damai. Meminta masyarakat agar tidak Golput. Menyosialisasikan Pilkada damai kepada seluruh kader. Himpas solid mendukung Paslon No.2

Dolly-Rasyid. Hajrul Aswat Siregar dari Tim Pemenangan Dolly-Rasyid di tingkat kabupaten, mengaku terharu atas dukungan ini. Karena tidak menyangka, para kaum muda intelektual telah melakukan analisa mendalam dan kemudian memutuskan mendukung Paslon No.2. “Dukungan PB HIMPAS menjadi energi baru bagi suksesi pemenangan Paslon No.2 di Pilkada Tapsel tahun 2020.

Terimakasih adinda, mari kita wujudkan Tapsel sehat, cerdas dan sejahtera di bawah kepemimpinan Dolly dan Rasyid,” tuturnya. Senada dikatakan Nauli Harahap dari Tim Pemenangan Dolly Rasyid wilayah Kec. Angkola Barat. Dukungan PB HIMPAS ini membuat mereka semakin bersemangat untuk berjuang menangkan Dolly-Rasyid di Pilkada serentak 9 Desember nanti. (a05)

Waspada/Ist

PENGURUS PB HIMPAS dan tim pemenangan Paslon No.2 Dolly-Rasyid usai deklarasi dukungan di Pilkada Tapsel 9 Desember 2020.


A4

FAHMI UMMI Akan Gelar Milad Pertama Dengan Menerapkan Protokol Kesehatan MEDAN (Waspada): Memperingati setahun organisasi muslimah, Pengurus Pusat Forum Silaturrahmi Ummi Muslimah Indonesia (FAHMI UMMI) akan melaksanakan kegiatan Milad I, dengan menerapkan protokol kesehatan, di Asrama Haji Medan, Minggu (22/11). Kegiatan yang diketua Panitia Agus Wina Maya dan Sekretaris Panitia Elvi Hadriany, diisi dengan berbagai rangakain kegiatan, antara lain Donor Darah, Pemberian Santunan kepada anak Yatim dan Dhuafa, Khitanan, dan Bazar. Juga diisi dengan Doa bersama dengan pembacaan Yassin 41, Hadrah, dan penyerahan cendera mata pada Ustadz pendamping. “Semua acara ini dilaksanakan pada puncak peringatan Milad pada Ahad, 22 November 2020 di Asrama Haji Medan, dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan. Adapun kegiatan Khitanan dilakukan khusus daerah binaan FAHMI UMMI, serta Santunan Anak Yatim akan diberikan secara langsung. Hal ini untuk mengantisipasi keadaan saat ini,” kata Ketua Umum Pengurus Pusat FAHMI UMMI, Ir. Mislaini Suci Rahayu, M.Ec.Dev, Jumat (20/11). Disebutkan, Milad I FAHMI UMMI dengan tema “Merajut Silaturrahmi, untuk Membangun FAHMI UMMI menuju Ukhuwah Masyarakat Sejahtera dalam Ridha ALLAH SWT” ini Insya Allah akan dihadiri Gubernur Sumatera Utara, H. Edy Rahmayadi bersama Ibu Nawal Lubis, serta Romo HR Muhammad Syafii sebagai Pembina FAHMI UMMI. “Di samping itu juga mengundang beberapa Organisasi Perempuan Muslim, Tokoh-tokoh agama dan tokoh masyarakat,

Waspada/ist

Ketua Umum Pengurus Pusat FAHMI UMMI, Ir. Mislaini Suci Rahayu, M.Ec.Dev. dengan tetap mengikuti protokol kesehatan. Setiap tamu undangan akan diberikan Paket Masker dan Pencuci Tangan. Di samping itu juga disediakan beberapa titik tempat pencuci tangan,” jelas Ummi Mislaini.

Komik Pertama Batman Terjual Rp21,3 Miliar LOS ANGELES, AS (Waspada): Sebuah salinan komik Detective Comics No. 27 yang terbit pada 1939 menjadi komik termahal yang dibintangi oleh tokoh superhero Batman. Komik yang pertama kali menampilkan Batman tersebut terjual US$1,5 juta (sekitar Rp21,3 miliar) dalam acara lelang. Angka tersebut membuat Detective Comics No. 27 menjadi komik termahal tentang sang manusia kelelawar yang pernah dijual sepanjang sejarah. Dikutip dari Hollywood Reporter Jumat (20/11/2020), sebelumnya, komik tersebut juga pernah terjual US$1,07 juta dalam acara lelang Heritage Auctions pada 2010. Buku komik Detective Comics No. 27 yang terjual kali ini dalam versi tidak dipulihkan, tapi mendapat peringkat baik atau

sangat baik 7.0 berdasarkan penilaian kualitas Perusahaan Penjaminan Bersertifikat (CGC). Hal itu membuat komik tersebut menjadi satu dari dua komik berperingkat 7.0 di dunia. Hanya lima komik yang tidak dipulihkan atau direstorasi namun mendapatkan penilaian kualitas tinggi dari CGC. Hal tersebut menjadi faktor penting sebelum memecahkan rekor dalam lelang. Oleh sebab itu, Wakil Presiden Heritage Auctions, Barry Sandoval, mengungkapkan tidak kaget ketika mengetahui komik Detective Comics No. 27 terjual hingga US$1,5 juta. “Ini merupakan salah satu salinan terbaik yang pernah Anda lihat dari salah satu buku komik terpenting yang pernah diterbitkan,” kata Barry Sandoval. Detective Comics No. 27 memuat

Ummi Misliani menjelaskan, organisasi muslimah yang dibentuk berdasarkan kesadaran dan kepedulian perempuan muslim sebagai pilar perubahan kehidupan masa depan bangsa dan negara menuju kehidupan lebih baik ini, dibentuk pertama kalinya di Medan, pada 9 November 2019 bertepatan dengan 12 Rabiul Awal 1441 H. Organisasi yang berkantor pusat di Medan, dengan jangkauan kerja seluruh wilayah Indonesia ini dipimpin Ummi Ir. Mislaini Suci Rahayu, M.Ec.Dev., sebagai Ketua Umum Pengurus Pusat, bersama Sekretaris Umum Dra. Tengku Nazariah, dan Seluruh Pengurus Pusat FAHMI UMMI. Dia menyebutkan, untuk pengembangan organisasi, FAHMI UMMI sudah terbentuk PengurusWilayah di beberapa Kabupaten/ Kota di Provinsi Sumatera Utara, antara lain Medan, Deliserdang, Serdang Bedagai, Tebing Tinggi, Asahan, Batubara, Langkat, Binjai, P. Siantar, dan beberapa daerah lain yang sedang mempersiapkan kepengurusan, meskipun ada beberapa daerah yang belum semua dilantik akibat pandemi Covid-19. Ummi Mislaini juga menyebutkan, pada Peringatan Milad I ini juga akan dilaksanakan Pelantikan Pengurus Koordinator Wilayah Provinsi Sumatera Utara, serta Pengurus Cabang untuk Kabupaten Deliserdang, yakni Kecamatan Sunggal, Birubiru, dan Deli Tua. Bersamaan dengan itu juga dilaksanakan Pelantikan Pengurus LASKAR FAHMI bagi anak laki-laki dan Pengurus FAHMI ANNISA bagi anak perempuan. Menurutnya ini merupakan wujud dari FAHMI UMMI untuk Pembinaan Generasi Muda Islam yang dimulai dari keluarga besar

FAHMI UMMI untuk dikembangkan ke seluruh Generasi Muda Islam yang ada di Indonesia. “Pengurus Pusat FAHMI UMMI beserta Seluruh Pengurus Wilayah dan Cabang serta Semua Anggota memohon doa dari semua pihak agar kegiatan dapat terlaksana dengan baik dan FAHMI UMMI ke depannya terus jaya dan dapat bermanfaat bagi masyarakat banyak, terutama masyarakat muslim di Sumatera Utara,” harapnya. (m31)

kisah The Case of the Chemical Syndicate karya Bob Kane dan penulis Bill Finger dan menjadi yang pertama memperkenalkan The Dark Knight kepada dunia. Penjualan Detective Comics mengisi slot pertama dari acara Seni dan Komik Heritage Auction yang berlangsung empat hari hingga 22 November. Acara tersebut menampilkan koleksi Alfred Pennyworth dan koleksi Randy Lawrence. Dalam acara itu, turut terjual Batman No.2 yang terbit pada 1940 dengan harga US$63 ribu atau sekitar Rp894,5 juta. Detective Comics No. 27 memegang komik termahal yang pernah terjual dalam lelang Heritage. Namun, komik termahal yang sesungguhnya benar-benar termahal di dunia adalah Action Comics No. 1 yang pertama kali menampilkan Superman. Komik yang mendapatkan penilaian kualitas 9.0 tersebut laku terjual US$3,2 juta pada 2014 melalui eBay. (Hollywood reporter/m11)

Komik Detective Comics No. 27 lansiran tahun 1939 yang menjadi komik dengan kemunculan Batman untuk pertamakalinya menjadi komik termahal setelah laku terjual Rp21,3 miliar dalam acara lelang. HR


Ekonomi & Bisnis

WASPADA Sabtu, 21 November 2020

A5

ULN RI Rp5.759 Triliun JAKARTA (Waspada) : Bank Indonesia (BI) memastikan struktur ULN Indonesia tetap sehat, didukung penerapan prinsip kehati-hatian dalam pengelolaannya. Sebagai informasi, posisi ULN Indonesia pada akhir triwulan III 2020 sebesar USD408,5 miliar atau setara Rp5.759 triliun (dengan kurs Rp14.100 per USD). ULN terdiri dari ULN sektor publik (Pemerintah dan Bank Sentral) sebesar USD200,2 miliar dan ULN sektor swasta (termasuk BUMN) sebesar USD208,4 miliar. Dengan perkembangan tersebut, pertumbuhan ULN Indonesia pada akhir triwulan III 2020 tercatat sebesar 3,8% (yoy), menurun dibandingkan dengan pertumbuhan pada triwulan sebelumnya sebesar 5,1% (yoy), terutama dipengaruhi oleh transaksi pembayaran ULN swasta. Direktur Eksekutif Komunikasi BI Onny Widjarnako mengatakan rasion ULN Indonesia

terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) pada akhir triwulan III 2020 sebesar 38,1%, sedikit meningkat dibandingkan dengan rasio pada bulan sebelumnya sebesar 37,4%. “Sementara itu, struktur ULN Indonesia yang tetap sehat tercermin dari besarnya pangsa ULN berjangka panjang yang mencapai 89,1% dari total ULN,” kata Onny di Jakarta, Senin (16/11/ 2020). Dalam rangka menjaga agar struktur ULN tetap sehat, Bank Indonesia dan Pemerintah terus memperkuat koordinasi dalam memantau perkembangan ULN, didukung dengan penerapan prinsip kehati-hatian dalam pengelolaannya. “Peran ULN juga akan terus dioptimalkan dalam menopang pembiayaan pembangunan dan mendorong pemulihan ekonomi nasional, dengan meminimalisasi risiko yang dapat memengaruhi stabilitas perekonomian,” katanya. (okz)

Kemenkeu Sebut PMN Non Tunai Perbaiki Keuangan BUMN JAKARTA (Waspada) : Direktur Jenderal Kekayaan Negara Kementerian Keuangan, Isa Rachmawarta, memastikan realisasi Penyertaan Modal Negara (PMN) terhadap BUMN tak melulu bersifat tunai. Sehingga pemberian PMN bersifat non tunai memungkinkan untuk dilakukan karena mempunyai manfaat yang tak kalah penting. “Waktu RDP dengan Komisi XI DPR RI, beberapa anggota bertanya kenapa PMN diberikan dalam bentuk non tunai. Seolah-olah ini sesuatu yang baru padahal kita melakukan berkali kali sebelumnya, tapi kurang atau tidak mendapat perhatian karena orang sukanya lihat yang tunaitunai,” kata dia dalam webinar Dukungan Pemerintah Kepada BUMN pada APBN 2020, Jumat (20/11). Isa mengatakan, realisasi PMN non tunai ini menjadi suatu terobosan penting dalam memperbaiki struktur keuangan ataupun modal dari BUMN. Mengingat wujud PMN non tunai bisa berupa konversi piutang dari pemerintah. “Misalnya, perusahaan ditetapkan dividen sekian tapi belum dibayar-bayar karena kemampuan cashflow atau karena satu dan lainnya BUMN mengalami kesulitan untuk membayar ke pemerintah. Nah itu juga muncul utang kepada negara yang bisa di konversi dari pemerintah melalui piutang,” terangnya. Pun, dia menilai pemberian PMN non tunai

berupa konversi piutang ini juga akan membuat BUMN menjadi lebih mandiri. Menyusul pemerintah juga tak cuma-cuma dalam membantu keuangan perusahaan pelat merah, yakni ada tuntutan tertentu yang harus ditempuh. “Tentunya, untuk mencari modal sendiri dia harus punya struktur keuangan yang bagus, untuk itu konversi piutang negara yang juga utang BUMN kepada negara menjadi ekuitas itu akan memperbaiki struktur keuangan, setelah bagus BUMN itu bisa cari dana sendiri capital market bisa, perbankan bisa dan sebagainya,” ucapnya. Lebih lanjut, Isa mencontohkan, dua BUMN penerima PMN non tunai ialah PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (BPUI) dan PT Pengembangan Armada Niaga Nasional (PT PANN Persero). “PMN non tunainya berasal dari konversi piutang negara untuk mengelola perusahaan,” paparnya Oleh karena itu, ke depan pihaknya berencana semakin menggencarkan pemberian PMN non tunai bagi BUMN yang membutuhkan. Tujuannya untuk meningkatkan kemampuan perusahaan pelat merah dalam mencari modal. “Rencananya tahun depan, ada beberapa BUMN yang mendapatkan BUMN berupa tanah sebagai tambahan modal,” tukasnya. (mc)

PEMANFAATAN BST UNTUK USAHA PERTANIAN

Antara

Petani penerima Bantuan Sosial Tunai (BST) Kementerian Sosial (Kemensos) merawat tanaman stroberi yang dibudidayakannya dengan memanfaatkan pekarangan sekitar rumah di Gunung Labu, Kerinci, Jambi, Jumat (20/11). Usaha budi daya stroberi yang dirintis sejak pandemi COVID-19 dengan memanfaatkan sebagian dana BST yang ia terima tersebut mampu menghasilkan pendapatan kotor Rp200 ribu per minggu dari penjualan buah stroberi.

WNA Tinggal 183 Hari Wajib Pajak JAKARTA (Waspada) : Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengumumkan adanya beberapa pajak yang akan dihapuskan atau disesuaikan melalui Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) sebagai turunan dari Undang-Undang No 11 tahun 2020 tentang Cipta Kerja. Aturan baru ini diharapkan dapat meningkatkan realisasi investasi dalam negeri dan mewujudkan bidang perpajakan yang kompetitif. “Ini yang coba dicapture dalam Undang-Undang Cipta Kerja Perpajakan. Kita perlu untuk buat daya tarik investasi di indonesia dan di bidang perpajakan yang kompetitif,” ujar dia dalam webinar bertajuk “Serap Aspirasi Implementasi UndangUndang Cipta Kerja Sektor Perpajakan”, Kamis (19/11). Bendahara negara merinci, pada PPh penyesuaian akan memperjelas penentuan Wajib Pajak Orang Pribadi. Di mana setiap WNI maupun WNA yang tinggal lebih dari 183 hari di

Indonesia, otomatis termasuk wajib pajak dalam negeri. Sementara, bagi WNI yang tinggal di luar negeri lebih dari 183 hari, maka menjadi subjek pajak luar negeri. Namun dengan persyaratan tertentu yang akan diatur. “Jadi, ini semua bertujuan untuk memberikan klasifikasi dan status dari subjek pajak yang jelas,” paparnya. Lalu, pengenaan PPh bagi WNA yang merupakan subjek pajak dengan keahlian tertentu hanya atas penghasilan dari Indonesia. Sehingga aturan ini tidak membuat kalangan ekspatriat untuk bekerja di Indonesia. Mengingat tenaga kerja asing juga diperlukan untuk kegiatan transfer teknologi dan ilmu pengetahuan. Selain itu, untuk menarik para investor, pemerintah melakukan penghapusan PPh atas dividen dari dalam negeri. “Dividen dalam negeri dihapuskan PPh-nya. Namun, dividen dari luar negeri tidak akan dike-

nakan pajak apabila dia ditanamkan kegiatan usaha investasi di Indonesia atau kegiatan produktif lainnya, paparnya. Kemudian, pemerintah juga memasukkan non objek PPh yang diklasifikasikan yaitu bagi laba atau sisa hasil dari koperasi. Guna mendorong masyarakat berlomba membuat koperasi dengan jumlah keanggotaan yang diperkecil, sehingga dinilai membuat koperasi kian lebih produktif. “Badan Pengelolaan Keuangan Haji juga tidak menjadi objek pajak,” tambahnya. Penyertaan Modal Penyesuaian juga terjadi pada tarif PPh 26 atas bunga, dari sisi PPN beberapa penyesuaian ialah penyertaan modal yang bentuknya adalah aset inbreng diputuskan tidak terutang PPN. Sementara penyerahan batu bara termasuk penyerahan BKP. Pemerintah juga melakukan relaksasi cara pembayaran bagi wajib pajak yang belum

151.000 Pekerja Belum Ditransfer BLT Antara

BULOG TUNTASKAN BANTUAN BERAS : Pekerja mengangkut beras di gudang BULOG Subdivre Serang, di Serang, Banten, Jumat (20/11/). Dirut Perum BULOG Budi Waseso menyatakan pihaknya telah tuntas menyalurkan 450.000 ton beras Program Keluarga Harapan (PKH) Kementerian Sosial untuk 10 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di seluruh Indonesia yang terdampak pandemi.

Digitalisasi Bakal Dorong UMKM Naik Kelas JAKARTA (Waspada) : Pemerintah dan berbagai pemangku kepentingan tengah berupaya agar Indonesia keluar dari tantangan dan dampak yang timbul karena pandemi Covid-19. Salah satunya yaitu membangkitkan pengusaha UMKM. Selain berupaya menekan laju kasus positif Covid-19, pemerintah juga mengupayakan pemulihan perekonomian nasional lewat berbagai program. Pemerintah mengalokasikan anggaran Rp695,2 triliun untuk perekonomian dan kesehatan. Salah satu alokasi anggaran tertinggi adalah untuk menyokong UMKM yaitu sebesar Rp123,46 triliun dalam bentuk program subsidi bunga, penjaminan kredit, relaksasi pajak, dan bantuan produktif. Selain itu, pemerintah juga melakukan pendampingan bagi pengelolaan usaha, sumber daya manusia, sarana prasarana, termasuk memfasilitasi digitalisasi UMKM. Digitalisasi UMKM pada dasarnya adalah agenda besar pemerintah untuk melakukan pemulihan juga transformasi ekonomi digital. Bagi UMKM konvensional yang selama ini lebih banyak bertransaksi secara tradisional, bertatap muka baik dengan konsumen maupun penyedia bahan baku, digitalisasi akan sangat membantu di masa pandemi ini. “Sekarang salah satu cara bertahan di saat pandemi adalah digitalisasi. Dengan bertransformasi secara digital, hubungan dengan konsumen maupun dengan penyedia bahan baku bisa dilakukan,” ujar Kepala UKM Center Fakultas Ekonomi Bisnis Universitas Indonesia, T M Zakir Machmud di Jakarta, Jumat (20/11). Upaya mendigitalisasi proses bisnis pelaku UMKM, terutama yang masih asing dengan perkembangan teknologi, masih sulit karena terbentur pola pikir pelakunya sendiri. “Jadi walaupun kita bicara digitalisasi, kita tetap harus melakukan pendampingan. Pendampingan itu macam-macam bentuknya, bisa melalui training, coaching, gathering, dan konsultasi. Intinya UMKM harus mempersiapkan diri ke arah digitalisasi,” ungkap Zakir. Sementara itu, Head of Sales Wahyoo, Triatmojo Suprasetyo, sebuah start up aplikasi bagi usaha warung makan, mengatakan tidak menampik apabila saat ini, segala aspek tengah

bertransformasi ke arah digitalisasi untuk menjawab lanskap perubahan akibat pandemi Covid-19. “Dukungan digitalisasi khususnya pada warung-warung makan berimbas positif pada pelaku bisnis. Dukungan yang kami berikan kita sebut P3K (Pelatihan, Pembimbingan, Pendapatan, dan Kemudahan). Ini yang menaikkan derajat pelaku UMKM kita, terutama pemilik warung makan,” jelasnya. Kehadiran aplikasi seperti Wahyoo turut membantu mentransformasi UMKM ke arah proses bisnis digital. “Mereka itu kita bantu naik kelas dengan digitalisasi dari segi apapun. Mulai dari digitalisasi pembukuan, dari situ kita bisa lihat cashflow mereka, kita bisa tahu apa kebutuhan mereka,” terang Triatmojo. Bawa Perubahan untuk UMKM Perjalanan ke arah proses bisnis digital ini diakui Zakir membawa perubahan. “Jangan lupa, bahwa dengan digital itu ada peluang baru juga yang akan muncul. Peluang baru ini akan besar efeknya dalam perekonomian. Istilahnya dalam perubahan itu pasti ada yang dikalahkan (looser) dan yang bangkit (gainer),” terangnya. Kehadiran program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) menurut Zakir sendiri merupakan bentuk kehadiran negara bagi pelaku UMKM. “Namun harus kita lihat yang bisa memanfaatkan hal itu jumlahnya masih terbatas, karena mayoritas UMKM ada di level Mikro yang belum tersentuh layanan perbankan, atau belum memiliki NPWP, sehingga butuh penanganan khusus seperti Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM), ini yang membantu usaha Mikro yang sebelumnya turun paling tidak kembali ke titik semula,” tambah dia. “Kuncinya saat ini adalah segera berubah dari segi inovasi, sehingga UMKM bisa menaikan kelas. Jadi harus benar-benar melek digital,” pesan Triatmojo. Saat ini dengan perubahan situasi, UMKM harus mampu beradaptasi, salah satu caranya adalah dengan digitalisasi dan mempersiapkan diri untuk masuk ke dunia baru. “Digital itu bukan sekedar masuk saja, tapi mempersiapkan diri untuk perubahan dan konsekuensinya nanti,” tutup Zakir. (mc)

JAKARTA ( Waspada) : Kementerian Ketenagakerjaan mengkui masih ada beberapa pekerja yang belum mendapatkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Subsidi Gaji atau Upah (BSU) pada termin pertama lalu. Dikarenakan ada beberapa hal yang akhirnya membuat para pekerja ini belum mendapatkan BSU dari pemerintah. Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan, masyarakat yang merasa berhak mendapat subsidi gaji atau namun masih terkendala, untuk segera berkomunikasi dengan manajemen perusahaan dan BPJS Ketenagakerjaan. Sehingga pihak BPJS Ketenagakerjaan juga bisa bergerak ceoat dengan memperbaiki datanya kepada Kementerian Ketenagakerjaan. “Karena sumber datanya dari BPJS Ketenagakerjaan, sehingga penyelesaian data ini harus dikoordinasikan dengan mereka juga. Barulah nanti BPJS Ketenagakerjaan akan sampai-

kan koreksi kepada Kemnaker,” ujarnya melalui keterangan tertulis, Kamis (19/11). Sementara itu, bagi para pekerja yang belum mendapatkan subsidi gaji pada termin kedua mohon untuk bersabar. Karena menurutnya dana yang ditransfer oleh bank penyalur kepada peneriman cukup besar. Berdasarkan data Kemnaker, pemerintah telah menyalurkan BSU kepada 12.252.668 pekerja atau buruh. Angka tersebut setara dengan 98,78% dari target penyaluran yang sebanyak 12.403.896 penerima. Artinya masih ada sekitar 151.228 calon penerima yang belum mendapatkan BSU pada termin pertama. Sementara itu, pada termin kedua juga penyalurannya masih belum maksimal. Secara keseluruhan, pada termin kedua ini anggaan yang disalurkan untuk subsidi gaji atau upah adalah Rp9,65 triliun. Angka tersebut disalurkan kepada 8.042.847 pekerja atau

buruh. Adapun ricianya adalah 2.180.382 pekerja atau buruh untuk termin kedua tahap pertama, dan 2.7013.434 pekerja atau buruh untuk tahap atau batch kedua. Sementara untuk tahap ketiga, ada 3.149.031 pekerja atau buruh yang mendapatkan bantuan subsidi gaji dengan anggaran mencapai Rp3,77 triliun. Sementara itu, dari total anggara Rp9,65 triliun baru Rp1,8 triliun yang disalurkan untuk tahap I dan II. Sementara untuk tahap ketiga masih belum mendapatkan update dari pihak Kementerian Ketenagakerjaan. Berdasarkan laporan bank penyalur per 15 November, realisasi sementara penyaluran subsidi gaji atau upah termin kedua, tahap I telah tersalurkan kepada 844.083 pekerja atau buruh atau 38,71%. Sedangkan tahap II telah tersalurkan kepada 685.427 pekerja atau buruh atau 25,26%. (okz)

Provinsi Sumut Masuk Nominasi KPPU Award 2020 MEDAN (Waspada): Pemerintah Provinsi Sumatera Utara masuk dalam nominasi peraih Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) Award 2020 bersama enam Pemerintah Provinsi lainnya diantaranya DIY Jogyakarta, Jambi, Jawa Barat, Jawa Timur, Lampung dan Kalimantan Timur. KPPU Award akan diberikan kepada Kementerian, Lembaga maupun Pemerintah Provinsi yang dianggap memiliki kontribusi khususnya terhadap dua peran utama KPPU, yakni sebagai pengawas persaingan usaha dan pengawas pelaksanaan kemitraan. Kepala Kantor Wilayah Medan Ramli Simanjuntak mengatakan, dari 5 provinsi yang ada di wilayah kerja KPPU kanwil I, Pemprov Sumut dinilai sangat pro aktif dan memiliki inisiatif dalam mendorong persaingan usaha di daerahnya dengan melakukan koordinasi dan

konsultasi ke KPPU. “Selain itu menginisiasi dan melaksanakan kerjasama, serta menyelenggarakan berbagai kegiatan seperti diskusi/seminar atau forum lain terkait persaingan usaha dan kemitraan, sebagaimana yang selama ini telah terjalin baik dengan Biro Perekonomian dan dinas-dinas yang ada di lingkungan Pemprov Sumut,” ujar Ramli Simanjuntak, Kamis (19/11). Selain itu, tamba Ramli, KPPU sangat mengapresiasi Gubernur, Wakil Gubernur dan Sekda Provinsi Sumut atas pelibatan KPPU secara langsung sebagai bagian dari tim dalam pelaksanaan pengawasan persaingan dan pengawasan kemitraan, terutama dalam TPID dan Tim Satgas Pangan. Sedangkan penilaian untuk kategori Kementerian dan Lembaga ditekankan terhadap upaya pelibatan KPPU dalam setiap perumusan kebijakan

agar selaras dengan Undangundang Nomor 5 Tahun 1999 dan Undang-undang Nomor 20 Tahun 2008, respon terhadap saran pertimbangan yang telah disampaikan, serta interaksi positif lainnya. “Tanpa mengurangi rasa hormat kepada nominator yang lain, saya rasa Pemprov Sumut layak mendapatkan KPPU Award. Kami berharap dengan adanya kegiatan KPPU Award, sinergisitas antara KPPU dengan pemerintah daerah dalam mewujudkan prinsip-prinsip persaingan usaha yang sehat akan menjadi semakin baik,” tegas Ramli. Penerima KPPU Award berdasarkan hasil penilaian menyeluruh tersebut akan diumumkan sebagai bagian kegiatan diseminasi publik yang dilaksanakan pada tanggal 15 Desember 2020 mendatang di Jakarta. (m31)

mempunyai NPWP, yakni dengan mencantumkan NIK. Tujuannya untuk memudahkan dan meningkatkan kepatuhan dari anggota masyarakat yang tidak memiliki NPWP. “Ini dalam rangka memudahkan dalam sisi complience,

faktur pajak untuk PKP untuk pedagang eceran sudah dipermudah. Sehingga tidak ada alasan untuk kepatuhan pembayaran pajak sebagai halangan masyarakat kecil, pedagang yang tentu dari sisi beban harus diminimalkan,” tukasnya. (mc)

Perlu Kehati-hatian Dalam Jaga Tren Positif Ekonomi JAKARTA (Waspada) : Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati menilai proses pemulihan dan pembalikan ekonomi di kuartal III-2020 masih dalam tahap awal. Sehingga perlu kehati-hatian untuk menjaga tren positif ini. “Kita melihat di kuartal III pemulihan ekonomi sudah mulai. Sektor-sektor dari sisi produksi juga sudah mulai pembalikan dan juga dari sisi agregat demand mulai terjadi pemulihan. Kita harus sangat ekstrem hati-hati, karena pemulihan atau pembalikan tren dari kondisi kontraksi menuju positif masih sangat di tahap awal,” ujar dia dalam webinar bertajuk“Serap Aspirasi Implementasi Undang-Undang Cipta Kerja Sektor Perpajakan”, Kamis (19/11). Bendahara negara ini merinci, setidaknya ada lima sektor yang mulai menunjukkan tanda pembalikan meski masih tumbuh di zona negatif pada kuartal III tahun ini.Yakni, industri pengolahan, perdagangan, transportasi, pergudangan, konstruksi, dan akomodasi. Lalu, terdapat tiga sektor yang tetap tumbuh positif meski dalam situasi sulit di tengah pandemi ini. Di antaranya pertanian, informasi dan komunikasi, serta jasa kelautan. Sedangkan untuk dua sektor yang masih mengalami tekanan yaitu pertambangan dan jasa keuangan. Adapun tekanan untuk sektor jasa keuangan dinilai akibat penurunan kinerja perbankan dalam penyaluran kredit. (mc)

Harga Emas Bertahan Di Rp 973.000 per Gram JAKARTA (Waspada) : Harga emas PT Aneka Tambang Tbk (Antam) di perdagangan hari ini, Jumat (20/11), masih bertahan dari posisi kemarin Rp973.000 per gram. Harga emas menunjukkan tren penurunan usai bertahan di posisi Rp985.000 per gram selama 3 hari. Dikutip laman logammulia.com, emas dijual mulai ukuran 0,5 gram hingga 1.000 gram. Sementara itu, harga jual kembali atau buyback emas Antam juga tak berubah di posisi Rp850.000 per gram. Untuk transaksi jual kembali (buyback) silakan datang ke Butik Emas LM terdekat dengan jam layanan buyback SeninJumat (09.00-13.30), pembayaran dilakukan secara transfer pada H+0 s.d. H+3 (hari kerja). Harga dan ketersediaan emas Antam ini hanya berlaku di kantor Antam Pulogadung, Jakarta. Untuk harga dan ketersediaan emas Antam di gerai penjualan lain bisa berbeda. Adapun rincian harga emas 0,5 gram Rp536.500, 1 gram Rp973.000, 5 gram Rp4.640.000, 50 gram Rp45.795.000, 100 gram Rp91.512.000. Sedangkan emas 250 gram Rp228.515.000, 500 gram Rp456.820.000, 1.000 gram Rp913.600.000. Sesuai dengan PMK No 34/PMK.10/2017, pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,45 persen (untuk pemegang NPWP dan 0,9 persen untuk non NPWP). Setiap pembelian emas batangan disertai dengan bukti potong PPh 22. (mc)

KKI Produk UMKM Hasilkan Transaksi Rp10,5 M JAKARTA (Waspada): Festival Karya Kreatif Indonesia (KKI) Ke-5 tahun 2020, yang menampilkan berbagai produk sektor usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) menghasilkan transaksi penjualan sebesar Rp10,5 triliun. “Ini dampak nyata dan menjadi daya pendorong UMKM untuk terus berkreasi dan maju di tengah pandemi,” kata Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo saat pembukaan KKI secara virtual di Jakarta, Jumat (20/11) Menurutnya, meski diselenggarakan secara virtual, pada dua sesi KKI telah memperoleh capaian bisnis matching senilai Rp113,2 miliar dan terjadi komitmen pembiayaan kepada UMKM sebesar Rp4,7 miliar. “Disamping itu, ada 16 pembeli produk UMKM Indonesia yang berasal dari 6 negara. Antara lain, Singapura, Italia, Australia, Korea, Jepang dan China. Capaian ini sebagai bentuk nyata bahwa pandemi Covid-19 bukan halangan bagi produk UMKM Indonesia untuk masuk pasar internasional,” imbuhnya. Dalam KKI kali ini diikuti 397 UMKM binaan Bank Indonesia. Terdiri dari 127 UMKM yang bergerak di produk kain, 75 UMKM kerajinan dan 177 UMKM makanan dan minuman. Gelaran virtual ini juga telah dikunjungi lebih dari 53 ribu pengunjung. Perry menuturkan, kegiatan KKI 2020 bergerak dengan sinergi yang kuat antara kementerian/lembaga, pelaku usaha, industri, lembaga keuangan, asosiasi, dan organisasi nirlaba, dengan platform digital. Dalam kegiatan ini juga terdapat diskusi kebijakan terkait strategi dan langkah taktis untuk meningkatkan UMKM. (J03)


Opini

A6

WASPADA Sabtu 21 November 2020

TAJUK RENCANA

Masalah Vaksin Tak Sekadar Ada Tapi Berkualitas Dan Halal

K

etua MPR RI Bambang Soesatyo mengingatkan pemerintah tentang program vaksinasi Covid-19 bahwa masalah vaksinasi mandiri Covid-19 tidak boleh membebani masyarakat. Pemerintah harus menyadari bahwa jutaan keluarga Indonesia masih menghadapi masa-masa sulit akibat pandemik dan resesi ekonomi. Kabar bakal segera sampainya vaksin dari luar sudah beredar dalam sepekan ini, termasuk disampaikan Wapres Ma’ruf Amin bahwa ia memastikan vaksin yang dipilih oleh pemerintah akan bersertifikat halal Majelis Ulama Indonesia (MUI). MUI akan menerbitkan label halal untuk vaksin Covid-19 dari perusahaan China, Sinovac Biotech Ltd. Sebelum dilakukan vaksinasi massal vaksin dari Sinovac ini lebih dulu dipastikan akan memenuhi standar kehalalalan dari MUI. Bahkan, Presiden RI Joko Widodo mengaku siap menjadi orang pertama di Indonesia yang disuntik vaksin Covid-19. Pernyataan ini ia ucapkan sebagai langkah konkret untuk memastikan bahwa vaksin yang sebentar lagi akan didatangkan sudah teruji klinis. Vaksinasi CovidIntisari: Intisari: 19 yang sebentar lagi dilaksanakan telah ‘’Perlu transparan dan melewati beberapa tahap uji sebelum pada masyarakat. Dan metanggung jawab negara disuntikkan nurut Jokowi, vaksinasi itu sudah sesuai atas ketersediaan vak- arahan tim yang menangani. Jika metim sudah memutuskan, Jokowi sin Covid-19 yang ter- mang mengaku tak akan menolak (siap) untuk jangkau rakyat dan ting- divaksin sebagai orang pertama. Hemat kita, keterangan Ketua MPR, kat kualitas maupun ke- Wapres, dan Presiden bisa menyelesaikan masalah pro kontra vaksin yang halalannya’’ didatangkan dari luar negeri, terutama China (Tiongkok) karena masalah kualitas dan kehalalannya banyak diperbincangkan. Jangan sampai rakyat Indonesia, khususnya umat Islam menjadi korban, jika kualitasnya rendah dan vaksinnya terbuat dari unsur haram (babi). Sebaiknya, jangan hanya diucapkan sudah halal, tapi dibuktikan lewat uji laboratorium sehingga bisa menghilangkan keraguan yang bisa menimbulkan penolakan di tengah masyarakat. Dalam banyak kasus vaksin sebelumnya kalangan umat Islam selalu menolak jika vaksin yang digunakan tidak jelas kehalalannya, terutama akan datang dari daerah-daerah yang kuat memegang ajaran Islam, seperti Aceh, Sumbar dll. Justru itu, pemerintah harus bisa membuktikan betul bahwa vaksin yang datang dari negara manapun, apakah dari China, Soviet, Inggris, Korsel, termasuk vaksin Merah Putih memang 100 persen halal. Dan harus ada label halalnya. Ini penting untuk menghilangkan keraguan masyarakat, kaum muslimin/umat Islam, walaupun Wapres pernah mengatakan bahwa vaksin haram pun dibenarkan dalam ajaran Islam untuk digunakan kalau dalam kondisi kedaruratan (terpaksa). Kemudian, seandainya masyarakat harus menjalani vaksinasi mandiri, maka pemerintah harus memastikan harga vaksin benar-benar terjangkau oleh semua kalangan.Tak hanya faktor harga terjangkau, mereka yang menjalani vaksinasi mandiri juga harus diberi kemudahan akses memperoleh dan membeli vaksin. Penyebarluasan atau sosialisasi informasi tentang distribusi vaksin menjadi sangat penting dan harus menjangkau semua kalangan. Soal harga vaksin bisa murah bagi mereka yang berpunya (kaya), namun semurahmurahnya vaksin setidaknya mencapai Rp100 ribu sehingga tidak terbeli oleh golongan masyarakat miskin. Apalagi di masa pandemi Covid-19 untuk makan saja sulit, kalau tidak ada bantuan dari pemerintah rakyat sudah terancam kelaparan karena kondisi perekonomian yang ‘’mati suri’’ dengan banyaknya sektor industri yang tutup, pengangguran dan PHK meningkat di mana-mana. Oleh karena itu, sebaiknya pemerintah menanggung 100 persen dengan menggratiskan vaksin Covid-19 untuk seluruh rakyat Indonesia karena kalau pilihpilih, hanya untuk 100 juta orang saja, atau diprioritaskan untuk PNS/ANS, kalangan pejabat negara, paraamedis, dan para guru saja, maka dampaknya bisa menggagalkan upaya Satgas Covid-19 memenangkan peperangan melawan virus corona yang belum ada obatnya. Sebab, penularan virus akan terus terjadi bagi mereka yang belum divaksin karena ketiadaan biaya akibat harga vaksin tak terjangkau rakyat kecil. Sesungguhnya mereka yang luput dari vaksin bisa menyebarkan virus ke orangorang sekitarnya, dan bahayanya bisa membuat orang-orang yang divaksin pun kembali rentan kena Covid-19 jika keampuhan dan masa imunitasnya menurun. Akan semakin bahaya jika virus menjadi lebih ganas pasca vaksinasi massal yang dijadwalkan Desember atau Januari tahun depan. Informasi terbaru menyebutkan bahwa vaksinasi Covid-19 buatan Sinovac asal China di Indonesia direncanakan baru bisa berjalan pada minggu ketiga dan keempat Januari 2021. Program itu baru bisa berjalan ketika Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) mendapatkan izin dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) terkait emergency use of authorization (EUA). Jadi vaksinasi itu mundur lantaran adanya ketidaklengkapan persyaratan untuk mendapatkan izin dari WHO ihwal UEA.+

Permohonan Maaf Terbuka Demonstran Tolak Omnibus Law Kepada Yth : Bapak Kapolri Jendral Idham Azis. Bapak Kapolda Sumatera Utara Irjen Martuani Sormin. Bapak Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis SH.MH. Assalamu’alaikum Wr.Wb. Teriring salam dan doa kami semoga bapak-bapak sehat wal’afiat dalam menjalankan aktivitas tugas sehari hari. Amiin ya robbal ‘alamin... Salam sejahtera kami ucapkan… Bapak Kapolri, Kapolda dan Kapolres yang kami hormati. Terkait aksi demo tolak UU Omnibus Law yang kami lakukan di depan gedung DPRD Kabupaten Batubara Provinsi Sumatera Utara 12 Oktober 2020 lalu mengakibatkan perwira polisi Kasat Shabara Polres Batubara terluka terkena lemparan batu demonstran. Perkenalkan, Saya Arwan Syahputra selaku koordinator lapangan aksi demo tersebut merupakan mahasiswa Fakultas Hukum salah satu universitas di Aceh, mewakili teman-teman yang saat ini menjadi tahanan di Mapolres Batubara ingin menyampaikan permohonan maaf kami atas terjadinya insiden tersebut. Bapak Kapolri, Kapolda dan Kapolres yang kami hormati. Kami 11 orang selaku demonstran yang ditahan di Mapolres Batubara akibat aksi ricuh tolak UU Omnibus Law pada 12 Oktober 2020 silam di depan kantor DPRD Batubara menyampaikan surat terbuka permohonan maaf ini kepada bapak Kapolri, Kapolda dan Kapolres. Selaku demonstran aksi tolak UU Omnibus Law silam, kami mengakui adanya aksi demo yang berakhir dengan anarkis/chaos sehingga membuat salah seorang personil kepolisian menjadi terluka. Hal itu sungguh di luar dugaan kami selaku demonstran. Adanya aksi chaos itu bukan kehendak kami dan di luar dari kesepakatan kami yang juga ingin menciptakan aksi tolak UU Omnibus Law dengan damai. Aksi-aksi kami sebelumnya tidak pernah terjadi anarkis seperti itu. Kami punya hubungan yang erat dan kerjasama yang baik dengan pihak kepolisian khususnya Polres Batubara yang merupakan tanah kelahiran kami. Sebagai salah satu koordinator tentu memang saya harus bertanggungjawab atas terjadinya peristiwa 12 Oktober tersebut. Namun dari balik sel tahanan ini saya mewakili teman-teman yang ditahan di Mapolres Batubara meminta maaf kepada bapak Kapolri, Kapolda dan Kapolres atas terjadinya insiden tersebut. Kami memohon agar kiranya bapak sekalian dapat memaafkan kami dengan memberikan penangguhan penahanan pada kami semua yang ditahan di Mapolres Batubara ini. Bapak Kapolri, Kapolda dan Kapolres yang kami hormati. Sejak berada di dalam sel tahanan ini semua aktivitas kami berhenti total, terlebih lagi sebagian dari kami yang ditahan masih menjadi mahasiswa aktif sedang melangsungkan proses perkuliahan/ studi di kampus masing-masing. Untuk itu kami semua yang ditahan berharap kiranya bapak dapat memberikan penangguhan penahanan agar kami dapat melanjutkan kuliah untuk mewujudkan cita cita kami dan harapan orang tua. Bapak Kapolri, Kapolda dan Kapolres, jauh dari dalam lubuk hati kami semua, kami menyesali apa yang telah terjadi dan kami berjanji tidak akan mengulanginya. Saya Arwan Syahputra mewakili seluruh demonstran yang ditahan memohon maaf secara terbuka, tertulis maupun berbentuk video kepada pihak kepolisian republik Indonesia khususnya Polres Batubara. Di samping itu pula sebagai wujud kecintaan kami pada Polri, salah satu di antara kami yang ditahan juga pernah menulis biografi Kapolres Batubara selaku pejuang dhuafa sebagai bukti selama ini kami tidak pernah bergesekan dengan institusi kepolisian. Saya mencoba mengutip perkataan dari Prof Bismar Siregar lebih kurang isinya seperti ini. “Jangan mencari keadilan dalam undang-undang karena keadilan itu sendiri ada di dalam hati nurani “. Semoga surat ini dapat perhatian dari bapak sekalian yang kami hormati. Kami berharap bapak Kapolri, Kapolda dan Kapolres dapat mengabulkan permohonan kami ini. Batubara, 16 November 2020 Arwan Syahputra dkk. Tahanan Demonstran Tolak UU Omnibus Law 12 Oktober 2020 Batubara.

Literasi Politik Dalam Khazanah Islam Oleh Arwin Juli Rakhmadi Butar-Butar Al-Mawardi sama sekali tidak terpengaruh oleh teoriteori dari tokoh-tokoh Yunani seperti Socrates, Plato, Aristoteles, atau filsuf Yunani lainnya. Padahal, ketika itu pemikiran tokoh filsafat Yunani ini sudah diterjemahkan ke dalam bahasa Arab

D

alam sebuah buku berjudul “Turâts al-‘Arab as-Siyâsy” (Turats Politik Arab) yang ditulis oleh sejumlah peneliti naskah di bidang filsafat dan politik dikemukakan aneka konsepsi tentang politik dari perspektif intelektual Islam klasik (turats). Seperti diketahui, Islam sebagai agama dan peradaban sejatinya memberi perhatian serius terhadap pemikiran politik, bahkan Faisal al-Hafyan (Direktur Institut Manuskrip Arab Cairo) dalam pengantarnya atas buku ini menyatakan bahwa politik sejatinya adalah kehidupan itu sendiri. Dimaklumi bahwa dalam sejarah ada banyak tokoh dan pemikir Muslim di bidang politik yang mana karya dan pemikiran mereka kerap dikaji dan dikutip. Diantara sejumlah tokoh besar itu adalah Al-Farabi (Abu Nashir Muhammad bin al-Farakh alFarabi’) dan Al-Mawardi (Abu al-Hasan Ali Ibn Muhammad Ibn Habib al-Mawardi). Al-Farabi (w. 339 H/950 M) dikenal dengan maha karyanya “al-Madinah al-Fadhilah” (Kota/Negara Utama), sedangkan Al-Mawardi (w. 450 H/1058 M) dikenal dengan maha karyanya “al-Ahkam as-Sulthaniyyah” (Hukum-Hukum Negara). Dua buku ini berisi analisis mendalam tentang politik dan kekuasaan, dan terhitung sebagai buku induk tentangnya yang dalam diskursus politik, kekuasaan, dan negara di dunia Islam kerap dijadikan rujukan. Diskursus yang dinamis tentang negara dan kekuasaan dalam dua buku ini

sekaligus menegaskan bahwa agama Islam sejatinya mengatur dan tidak menolak wujud sebuah negara dengan segenap tata kelola dan aturannya. Terminologi “Arab” dalam judul “Turâts al-‘Arab as-Siyâsy” di atas sejatinya merujuk kepada makna agama dan peradaban secara sekaligus, adalah oleh karena pemilik dan pelaku peradaban di dunia Islam sejatinya dan pada awalnya adalah orangorang Arab yang beragama Islam. Sebelum Islam, belum ada konsepsi tentang negara dan atau peradaban layaknya kita kenal hari ini. Karena itu, terminologi Arab (al‘arab) dan atau Peradaban Arab (al-hadharah al-‘arabiyyah) sejatinya adalah peradaban Islam itu sendiri. Secara umum buku “Turâts al-‘Arab as-Siyâsy” ini berisi empat pembahasan besar, dimana masing-masing pembahasan memiliki cakupan pembahasan. Buku ini pada awalnya merupakan kumpulan makalah seminar internasional yang dihelat di Institut Riset dan Penelitian Arab (Ma’had al-Buhuts wa ad-Dirasat al-‘Arabiyyah) Cairo, Mesir. Dalam buku ini dibahas berbagai tema politik dengan perspektif dan pendekatan turats (khazanah Islam klasik) oleh para cendekiawan dan pakar manuskrip dari beberapa negara di dunia. Empat pembahasan buku ini adalah. Pertama, Arah dan Konsep Politik dalam Khazanah Turats. Materi ini disampaikan oleh dua tokoh

yaitu Dr. Ridwan Sayyid dengan fokus pembahasan “al-hudhur at-turatsy” (kehadiran turats) dalam pemikiran politik Islam di era modern, dan Dr. Faisal al-Hafyan dengan pembahasan konsepsi dan terminologi politik di kalangan Arab. Kedua, Turats Politik dan Transformasinya di Timur dan Barat, disampaikan oleh Profesor ‘Isham asy-Syanthy (pakar manuskrip di dunia Arab) dengan tema “Turats Politik Arab di Dunia Timur” dan Dr. Mahmud Ali Makky dengan tema “Turats Politik Arab di Maroko dan Spanyol”. Ketiga, Sumber dan Konten Turats Politik. Materi ini disampaikan oleh Dr.Yousuf Ziedan (direktur manuskrip di Perpustakaan Iskandariah Mesir) dengan tema pembahasan “DasarDasar dan Sumber-Sumber Politik dalam Turats”, dan Dr. Sa’id Mughawary dengan tema “Turats Politik dalam Arsip-Arsip (Dokumen)”. Keempat, Bibliografi Turats Politik oleh Dr. Kamal ‘Arafat Nabhan, dengan tema “Metode Pengujian Bibliografi dalam Turats Politik” dan Dr. Ridwan Sayyid dengan tema “Madrasah dan Arah Pemikiran Politik Islam”. Buku ini merupakan referensi akademik modern tentang politik khususnya di Indonesia. Buku ini juga sangat baik dibaca bukan hanya bagi para politisi yang akan berkontestasi, namun juga sangat baik dan bijak dibaca oleh umat Muslim di Tanah Air yang akan memilih para politisi yang akan berkontestasi untuk menjadi pemimpin di semua level (anggota dewan, bupati, walikota, gubernur, dan presiden). Sementara itu buku “al-Ahkam as-Sulthaniyyah” (Hukum-Hukum Negara) karya Abu al-Hasan Ali bin Muhammad al-Mawardi (w. 450 H) juga adalah literatur penting tentang politik, negara, dan kekuasaan. Buku ini memuat hukum-hukum yang sangat dibutuhkan oleh para penguasa, khususnya presiden dan para menterinya. Selain dibutuhkan oleh aparatur pemerintah sebagai rujukan untuk menjalankan

tugas dan kewajiban mereka, buku ini juga menjadi pegangan masyarakat untuk mengetahui hak dan kewajiban para penguasa atas diri mereka. Dengan begitu, mereka mempunyai pedoman untuk melakukan kontrol sosial. Secara umum buku ini terdiri dari sejumlah bab yang meliputi pembahasan seperti akad imamah, pengangkatan wizarat (pembantu khalifah atau presiden), pengangkatan kepala daerah, pengangkatan panglima perang, dan lain-lain. Termasuk juga di dalamnya bab (pembahasan) tentang penetapan jizyah dan kharaj, hukum menghidupkan tanah yang mati, eksplorasi sumber air dan tambang, proteksi lahan dan kepemilikan umum dan administrasi, hukum tindak kriminal, dan hisbah, dan lain-lain. Menariknya, dalam buku ini Al-Mawardi sama sekali tidak terpengaruh oleh teori-teori dari tokoh-tokoh Yunani seperti Socrates, Plato, Aristoteles, atau filsuf-filsuf Yunani lainnya. Padahal, ketika itu pemikiran tokoh-tokoh filsafat Yunani ini sudah diterjemahkan ke dalam bahasa Arab. Dalam penulisannya, Al-Mawardi berpijak kepada al-Qur’an, as-Sunnah, ijmak (konsensus para ulama) dan qiyas (analogi) sebagaimana dalil yang lazim digunakan di kalangan fukaha. Selain itu, Al-Mawardi Beliau juga menjelaskan berbagai pandangan mazhab yang berkaitan dengan sistem pemerintahan Islam. Istimewanya lagi, buku “al-Ahkam as-Sulthaniyyah” (Hukum-Hukum Negara) ini menjadi rujukan penting karena selain penulisnya yang merupakan seorang mujtahid, juga adalah pelaku sejarah. Istimewanya lagi, buku ini merupakan tulisan yang paling awal membahas tentang sistem Negara, sekaligus menjadi dokumen autentik tentang penerapan sistem pemerintahan Islam di dalam negara. Penulis adalah Dosen FAI UMSU dan Kepala Observatorium Ilmu Falak UMSU.

In Memoriam Muhammad Takari Oleh Budi Agustono Karya-karya Muhammad Takari tidak hanya dikonsumsi di Sumut dan Nusantara, melainkan juga dibaca di kalangan komunitas akademik di Melaka dan Kuala Lumpur

S

enin (16 November 2020) sekitar pukul 9.00 sejawat menelpon saya menyampaikan Doktor Muhammad Takari, Ketua Program Studi Magister Pengkajian dan Penciptaan Seni Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sumatera Utara opname memerlukan perawatan serius di satu rumah sakit. Mendengar kabar dari sejawat saya langsung menghubungi seorang kolega dan dilanjutkan menghubungi istri Muhammad Takari. Saya ingin tahu kondisi kesehatan lelaki kelahiran Labuhanbatu ini. Istri Muhammad Takari dengan suara parau meemberitahu suaminya sedang beroleh perawatan serius. Saya berdoa agar staf pengajar Program Studi Etnomusikologi Fakultas Ilmu Budaya (FIB) ini lekas sehat agar kembali dapat aktif sebagai seorang dosen. Muhammad Takari tidak saja seorang akademisi dan pegiat seni, juga kesehariannya dikenal salah satu pemikir budaya Melayu di Sumatera Utara. Sebagai akademisi ia cukup dikenal karena pemikirannya yang banyak membahas seni dan budaya Melayu. Ia seorang Melayu yang menjadi pemuka masyarakat Melayu. Sebagai dosen, MuhammadTakari selain memberi pengetahuan kepada mahasiswa juga membimbing mahasiswa menulis skripsi dan tesis. Memberi pencerahan kepada mahasiswa dan membimbing skripsi dan tesis acap dikerjakan dengan gembira. Mengajar dan mencerdaskan mahasiswa adalah ruh hidupnya sebagai akademisi. Sewaktu mahasiswa di Program Studi Etnomusikologi, pria kelahiran 1965 ini sangat aktif melakukan kerja-kerja seni dan budaya. Ia aktif mengadakan pertunjukan seni di berbagai kesempatan dari pertunjukan ke pertunjukan lain. Ia juga handal bermain berbagai alat musik dan pandai pula bernyanyi. Pemahaman yang mendalam tentang musik menguatkan dirinya menjadi staf pengajar di Program Studi Etnomusikologi FIB USU. Pengetahuannya yang tinggi tentang musik ditambah kepribadiannya yang santun mengedepankan nilai religius dalam pergaulan sosial, dirinya mudah diterima

banyak kalangan. Memang dalam realitanya pergaulan sosial, ia relatif luas. Namanya tidak asing kalangan penggiat dan pekerja seni dan budaya di Sumatera Utara. Muhammad Takari sangat mencintai budaya Melayu. Sejak mahasiswa sampai akhir hayatnya Muhammad Takari selalu bergiat menghidupkan budaya Melayu. Selepas mahasiswa ia tidak bias merenung dan dirinya berputar terus men yalakan budaya Melayu. Semasa mudanya ia bergiat sebagai pemusik Melayu di Sinar Budaya pimpinan Tengku Luckman Sinar. Ia cukup lama menjadi pemusik di Lembaga kesenian. Dari pengalaman hidupnya di grup musik Taman Budaya Medan ia tak pernah berhenti mendekap alat musik, terutama lagi saat ia mengajar di Prodi Etnomudikologi, musik menjadi bagian hidupnya. Selain mengajar, ia juga aktif di mengikuti pertemuan adat dengan bergabung di Majlis Adat Budaya Melayu Indonesia (MABMI) Pusat yang kemudian menjadi Sekretaris di lembaga adat Melayu ini. MABMI adalah Lembaga budaya Melayu ini. Di Lembaga ini Muhammad Takari mengasah ilmu dan semakin mendekat denngan lingkaran tokoh Melayu. Ia juga selalu menjadi rujukan referensi narasumber tentang adat dan budaya Melayu. MuhammadTakari tidak saja selalu berada di panggung adat dan budaya Melayu, juga sebagai mantan Ketua Program Studi Etnomusikologi FIB USU sering mengikuti beragam kegiatan ilmiah, seminar, workshop. Juga menjadi juri lomba seni, sebagai aktualisasi diri sekaligus memerlihatkan kapasitas akademiknya yang menjalankan fungsi sebagai pemberi obor dan memberi ke khalayak luas. Sebagai pemberi pencerdasan publik, Muhammad Takari tergolong dosen yang cukup rajin membaca dan mengikuti perkembangan kesenian dan kebudayaan. Hal ini diperlihatkannya sewaktu memproduksi tulisan, makalah dan buku yang memuat tentang kesenian dan kebudayaan. Belum lama ini ia menulis perjalanan hidup Amir Hamzah, Serampang Dua Belas, Istana Maimoon, dan Adat Resam Melayu. Buku yang

sebagian besar memuat khasanah Melayu tidak dapat dimungkiri memberi pengayaan kepustakaan Melayu. Sebuah kontribusi yang tak ternilai harganya dalam membangkitkan literasi kemelayuan Nusantara. Paripurna Dalam kapasitasnya sebagai akademisi ia tidak pernah berhenti berolah pikir dan terus menghasilkan karya seni dan budaya. Ia melakukan semua ini sekan dirinya sebagai manusia sehat tanpa mengidap penyakit. Ia sudah lama menderita penyakit, tetapi ia tetap menguatkan pikiran, tenaga dan waktunya memproduksi pengetahuan untuk pencerdasan publik. Karya-karya Muhammad Takari tidak hanya dikonsumsi di Sumut dan Nusantara, melainkan juga dibaca di kalangan komunitas akademik di Melaka dan Kuala Lumpur. Pergaulan intelektualnya cukup luas termasuk di lingkaran Gapena Kuala Lumpur. Gapena adalah perhimpunan akademisi, sastrawan dan budayawan Malaysia yang bersemayam di perguruan tinggi Kuala Lumpur dan lembaga partikelir lainnya. Karena pergaulan intelektualnya ini kapan saja Muhammad Takari ke Kuala Lumpur selalu mendapat tempat terhormat di kalangan akademisi negeri jiran ini. Relasinya dengan kalangan lingkaran akademisi Kuala Lumpur telah terjalin sejak lama. Jika ia ke Kuala Lumpur para sejawatnya selalu menyambut hangat. Sebaliknya jika sejawatnya dari Kuala Lumpur ke Medan Muhammad Takari melakukan hal sama, menyambut hangat karibnya itu. Perantauan intelektual inilah yang mendekatkan dirinya dengan negeri Malaysia. Bagi Muhammad Takari, Kuala Lumpur merupakan rumah keduanya setelah Medan. Lebih dari empat tahun belakangan Muhammad Takari menjadi Ketua Program Studi (Prodi) S2 Pengkajian dan Penciptaan Seni FIB USU. Sebagai pengelola prodi magister, ia menjadi salah seorang ketua Prodi yang memiliki semangat tinggi, dedikasi dan mewakafkan kerja-kerja akademiknya untuk pemajuan prodi yang dikomandoinya. Ia seorang administrator handal. Selama mengelola Prodi administrasi, Prodi tertata baik. Hal ini terlihat dalam setiap makalah, karya diri dan karya mahasiswa atau juga hasil tulisan seminar selalu dimuat di laman prodi.Tujuannya untuk menyebarkan pengetahuan ke publik. Di samping ini kegiatan ilmiah terus berjalan hingga akhirnya mengantarkan Prodi S2 Pengkajian dan Penciptaan Seni terakreditasi paripurna.

Oktober 2020 Muhammad Takari menjadi moderator dalam seminar daring nasional FIB USU. Sewaktu mengantarkan seminar daring ia melemparkan guyonan menghangatkan suasana. Malah seperti kebiasaannya tetap melontarkan pantun guna menambah hidupnya seminar daring. Rupanya menjadi moderator seminar daring ini merupakan aktivitas ilmiahnya terakhir. Setelah ini ia tidak pernah lagi ke kantornya menjalankan tugasnya sebagai komandan Prodi. Senin sore 16 November 2020 Sekretaris MABMI Pusat ini mengalirkan kabar duka kepada keluarga, sanak saudara, handai tolan, dan komunitas akademis, Muhammad Takari berpulang untuk selamanya. FIB USU dan segenap masyarakat Melayu kehilangan akademisi dan putra terbaiknya. Selamat jalan Muhammad Takari. Penulis adalah Dekan Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Sumatera Utara.

Pengumuman Redaksi menerima kiriman karya tulis berupa artikel/opini, surat pembaca. Kirim ke alamat redaksi dengan tujuan ‘Redaktur Opini Waspada’ dengan disertai CD atau email: opiniwaspada@yahoo.com. Panjang artikel 5.000-10.000 karakter dengan dilengkapi biodata dan kartu pengenal (KTP) penulis. Naskah yang dikirim adalah karya orisinil, belum/tidak diterbitkan di media manapun. Isi tulisan menjadi tanggung jawab penulis.

SUDUT BATUAH * Kapolda dikritik, Panggil Anies harus izin presiden - Awak pun tak ngerti dengan kondisi sekarang * Sumut siap terima Vaksin Covid19 - Siap juga menuju New Normal * Upaya hempang laju SoekirmanRyan kandas -Ketat kayaknya pertarungan, he...he...he l Doe Wak


WASPADA Sabtu 21 November 2020

Giornata 8 Serie A Sabtu, 21 November Crotone v SS Lazio Spezia v Atalanta Juventus v Cagliari Minggu, 22 November Fiorentina v Benevento AS Roma v Parma Verona v Sassuolo Inter Milan v Torino Sampdoria v Bologna Udinese v Genoa Napoli v AC Milan

GMT 1400 1700 1945 GMT 1130 1400 1400 1400 1400 1700 1945

Pencetak Gol Terbanyak 8 Zlatan Ibrahimovic (Milan) 6 Andrea Belotti (Torino) 6 Cristiano Ronaldo (Juventus) 5 Francesco Caputo (Sassuolo) 5 Romelu Lukaku (Inter Milan) 5 Giovanni Simeone (Cagliari) 5 Joao Pedro (Cagliari)

Klasemen Serie A AC Milan Sassuolo Napoli AS Roma Juventus Atalanta Inter Milan Hellas SS Lazio Sampdoria Cagliari Fiorentina Spezia Bologna Parma Benevento Torino Genoa Udinese Crotone

7 7 7 7 7 7 7 7 7 7 7 7 7 7 7 7 7 7 7 7

5 4 5 4 3 4 3 3 3 3 3 2 2 2 1 2 1 1 1 0

2 3 0 2 4 1 3 3 2 1 1 2 2 0 3 0 2 2 1 2

0 0 2 1 0 2 1 1 2 3 3 3 3 5 3 5 4 4 5 5

16-7 18-9 15-7 16-11 15-6 18-14 16-11 10-5 11-13 11-11 14-15 10-12 11-15 11-13 8-13 10-20 12-16 7-15 6-11 6-17

Jornada 10 La Liga 17 15 14 14 13 13 12 12 11 10 10 8 8 6 6 6 5 5 4 2

Sabtu, 21 November Levante v Elche Villarreal v Real Madrid Sevilla v Celta Vigo Atl Madrid v Barcelona Minggu, 22 November SD Eibar v Getafe Cadiz v Sociedad Granda v Valladolid Alaves v Valencia Senin, 23 November Bilbao v Real Betis Pencetak Gol Terbanyak 6 Mikel Oyarzabal (Sociedad) 5 Luis Suarez (Atletico) 5 Joao Felix (Atletico) 5 Paco Alcacer (Villarreal) 4 Portu (Sociedad) 4 Karim Benzema (Madrid) 4 Iago Aspas (Celta Vigo)

GMT 1300 1500 1730 2000 GMT 1300 1515 1730 2000 GMT 2000

Klasemen La Liga Sociedad Villarreal Atl Madrid Real Madrid Granada Cadiz Real Betis Barcelona Valencia Getafe Elche Sevilla Osasuna Ath Bilbao Alaves SD Eibar Celta Vigo Levante Valladolid Huesca

9 9 7 8 8 9 9 7 9 8 7 7 8 8 9 9 9 8 9 9

6 5 5 5 4 4 4 3 3 3 3 3 3 3 2 2 1 1 1 0

2 3 2 1 2 2 0 2 2 2 2 1 1 0 3 3 4 3 3 6

1 1 0 2 2 3 5 2 4 3 2 3 4 5 4 4 4 4 5 3

20-4 13-9 17-2 14-9 9-11 8-10 12-17 15-8 15-14 8-9 7-8 7-6 7-8 7-9 7-10 6-9 6-15 8-13 7-14 7-15

Journee 11 Ligue 1 20 18 17 16 14 14 12 11 11 11 11 10 10 9 9 9 7 6 6 6

Sabtu, 21 November Bretois v St-Etienne Marseille v Nice Minggu, 22 November Nantes v Metz Dijon v Rc Lens Montpellier v Strasbourg Stade Reims v Nimes Angers v Lyon Lille v FC Lorient

GMT 1600 2000 GMT 1200 1400 1400 1400 1600 2000

Pencetak Gol Terbanyak 8 Boulaye Dia (Reims) 7 Kylian Mbappe (PSG) 6 W Ben Yedder (Monaco) 6 Ibrahima Niane (Metz) 6 Burak Yilmaz (Lille) 5 Memphis Depay (Lyon) 4 Ignatius Ganago (Lens) 4 Gael Kakuta (Lens) 4 Jonathan Bamba (Lille)

Klasemen Ligue 1 Paris SG Lille Rennes Marseille Lyonnais AS Monaco Montpellier Nice Angers Metz Lens Bordeaux Brestois Nantes St-Étienne Reims Lorient Nimes Strasbourg Dijon

10 8 10 5 10 5 9 5 10 4 10 5 10 5 10 5 10 5 10 4 8 4 10 3 10 4 9 3 10 3 10 2 10 2 10 2 10 2 10 0

0 4 3 3 5 2 2 2 1 3 2 3 0 2 1 3 2 2 0 4

2 1 2 1 1 3 3 3 4 3 2 4 6 4 6 5 6 6 8 6

26-3 17-7 18-14 12-8 17-10 17-14 16-13 15-12 15-20 11-8 14-14 9-11 15-22 11-13 10-15 16-18 12-17 10-19 10-19 5-19

Spieltag 8 Bundesliga 24 19 18 18 17 17 17 17 16 15 14 12 12 11 10 9 8 8 6 4

Sabtu, 21 November A Bielefeld v Leverkusen B Munich v W Bremen M’gladbach v Augsburg Schalke v Wolfsburg Hoffenheim v Stuttgart E Frankfurt v Leipzig Hertha Berlin v Dortmund Minggu, 22 November Freiburg v FSV Mainz FC Koeln v Union Berlin *GMT + 7 Jam = WIB

GMT 1430 1430 1430 1430 1430 1730 1930 GMT 1430 1700

Pencetak Gol Terbanyak 11 Roberto Lewandowski (Bayern) 7 Lucas Alario (Leverkusen) 6 Erling Haaland (Dortmund) 6 Andrej Kramaric (Hoffenheim) 5 Andre Silva (Frankfurt) 4 Serge Gnabry (Bayern) 4 Thomas Muller (Bayern)

Klasemen Bundesliga B Munich Leipzig Dortmund Leverkusen Union Berlin Wolfsburg M’gladbach Stuttgart W Bremen Augsburg E Frankfurt Hertha Hoffenheim Freiburg A Bielefeld FC Koeln Schalke FSV Mainz

7 7 7 7 7 7 7 7 7 7 7 7 7 7 7 7 7 7

6 5 5 4 3 2 3 2 2 3 2 2 2 1 1 0 0 0

0 1 0 3 3 5 2 4 4 1 4 1 1 3 1 3 3 1

1 1 2 0 1 0 2 1 1 3 1 4 4 3 5 4 4 6

27-11 18 15-4 16 15-5 15 14-8 15 16-7 12 7-5 11 12-12 11 13-9 10 9-9 10 9-10 10 10-12 10 13-13 7 11-12 7 8-16 6 4-15 4 7-12 3 5-22 3 7-20 1

(m08/uefa/espn)

Menpora Tinjau Sumut Sport Center

Waspada/Munawardi/B

ATLET Sagena Archery Club pose bersama sebelum tampil di Kejurda Panahan di Banda Aceh, Jumat (20/11).

KONI Aceh Berharap Panahan Sumbang Banyak Medali PON BANDA ACEH (Waspada): Komite Nasional Olahraga Indonesia (KONI) Provinsi Aceh berharap cabang olahraga panahan bisa lebih banyak lagi menyumbang medali emas untuk Aceh di masa mendatang. Hal itu diungkapkanWakil Ketua I KONI Aceh, Faisal Saifuddin yang juga mewakili Ketua Umum Muzakir Manaf saat membuka Kejurda Panahan Aceh di Lapangan Prof Stadion Mini Prof Dr Muhammad Ali Basyah Amin, Unsyiah, Darussalam, Banda Aceh, Jumat (20/11). Saifuddin mengakui atlet panahan Aceh telah banyak menyumbangkan medali emas untuk Aceh dalam berbagai event tingkat nasional, sehingga tidak salah cabor panahan menjadi prioritas utama pembinaan di bawah KONI Aceh. Faisal Saifuddin juga menambahkan, Kejurda sebagai ajang untuk tolok ukur terhadap pembinaan selama ini. Ia mengharapkan para pemanah dapat memperlihatkan kemampuan terbaik selama Kejurda berlangsung. Mengingat ke depan ada banyak event akan berlangsung baik Pora ke-14 yang akan berlangsung di Pidie dan PON XXI tahun 2024 Aceh-Sumut, dengan demikian atlet harus mempersiapkan diri secara baik dan berlatih dengan program latihan yang berkualitas. Faisal Saifuddin juga mengatakan Pelatda PON Papua 2021 bagi atlet Aceh untuk tahun

ini akan berakhir dipertengahan bulan depan. “Insya Allah nanti atlet akan masuk pemusatan latihan kembali bulan Februari 2021,” kata dia. Namun demikian, Pengprov Cabor olahraga tetap mengawasi atletnya, agar tetap berlatih seperti biasa selama jeda Pelatda bentukan KONI Aceh. Ketua Pengprov Perpani Aceh, Dr Nyak Amir melaporkan Kejurda Panahan Aceh diikuti 170 atlet putra dan putri dari 20 Kabupaten/Kota. Para atlet akan memperebutkan 39 medali emas, 39 medali perak dan 39 medali perunggu. Total 117 medali diperebutkan. Ia mengatakan, Kejurda tersebut meperlombakan Divisi Nasional (standar bow), Divisi FITA Recurve, Divisi FITA Compound dan Divisi Barebow kategori peroranga dan beregu putra-putri. Seluruh rangkain kegiatan dilaksanakan Perpani Aceh tersebut di masa pandemi Covid-19 ini, menerapkan protokol kesehatan (Prokes). Seperti diketahui, panahan Aceh di bawah kepemimpinan Nyak Amir, pertama kali dalam sejarah meraih satu medali emas, satu perak dan dua perunggu di PON XIX/2016 Jawa Barat. Panahan yang meloloskan delapan atlet ke PON Papua, menjadi suatu cabang olahraga andalan bagi Aceh untuk meraih medali emas. (b04/C)

MEDAN (Waspada): Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Zainudin Amali, meninjau langsung pembangunan Sumut Sport Center yang bakal berdiri di areal seluas 300 hektar di Desa Sena, Kec. Batang Kuis, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara, Jumat (20/11). Di sela peninjauan tersebut, Menpora mengakui bila dalam beberapa tahun ke depan, Sumut bakal memiliki ikon baru sebagai kebanggaan masyarakatnya. Ikon tersebut tidak lain adalah kawasan olahraga terpadu atau Sumut Sport Center. “Sampaikan kepada masyarakat Sumatera Utara bahwa ada ikon baru dari Sumut yang menjadi kebanggaan masyaakat yakni Sumut Sport Center,” kata Menpora. Dirinya berharap keberadaan Sumut Sport Center tidak hanya menjadi arena pelaksanaan tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024. Namun juga bisa menjadi arena pelaksanaan kejuaraan olahraga bertaraf internasional baik single event maupun multi event. Zainudin berpesan kepada pemerintah daerah agar proyek pembangunan kawasan sport center didesain sesuai standart internasional dan dikonsultasikan dengan federasi olahaga internasional untuk setiap cabang olahraga. “Ini tidak hanya untuk menjadi tuan rumah PON, tetapi bisa menjadi tuan rumah eventevent internasional. Karena itu saya sangat sependapat ini di-

Mematangkan Volume Latihan PSMS PENGURUS PSSI dalam SKEP/69/XI/2020 tentang Penundaan Kompetisi Tahun 2020, menerakan salah satu keputusannya; bahwa Kompetisi Liga 1 dan 2 akan dilaksanakan Februari 2021. Berarti bagi klub-klub Liga 1 dan 2, masih ada waktu sekira dua setengah bulan lagi untuk melakukan persiapan (latihan), setelah libur hampir dua bulan. Bagi seorang olahragawan, apalagi pemain bola, masa liburan itu jelas menurunkan kebugaran dan kelenturan fisik, memengaruhi otot, yakni oksigen dalam otot berkurang paling tidak 8% dan VO2Max akan turun sekira 9%, jika olahragawan berhenti melakukan latiham fisik selama 3-12 minggu. Hal tersebut disinggung pakar olahraga Richard Godfrey dalam artikel yang ditulisnya; “Why a Change Really is Better than a Rest”. Sedangkan Steven J. Fleck dan William J. Kraemer dalam buku “Priodization Breakthrough” menjelaskan, bahwa ketidakaktifan dan tanpa latihan akan menimbulkan kemunduran bagi olahragawan, termasuk pesepakbola. Dalam kaitan ini wajar jika kita memberikan apresiasi kepada Pengurus PSMS, terutama kepada Komut Edy Rahmayadi yang memutuskan; awal Desember semua pemain PSMS plus ofisial “pulang kandang” di Asrama Kebun Bunga. Berarti tersedia waktu dua bulan sebelum terjun ke arena kompetisi. Waktu dua bulan cukup untuk mematangkan apa yang disinggung Godfrey, Fleck dan Kraemer, mengingat semua pemain PSMS bukanlah pemain pemula. Apalagi mereka adalah sepakbolawan profesional. Apalagi selama libur, mereka sama sekali tidak jadi pegangguran, karena tetap digaji 40% (gaji/ transport) dari gaji penuh sejak Oktober dibayar 60%. Semua hal yang terkait dengan masalah pelatihan, tentu coach Gomes de Olivera (Brazil) dan Ansyari Lubis memahami betul, bahwa fungsi kedua pelatih sangat memengaruhi keberhasilan melaksanakan variasi dalam latihan. Kita yakin Olivera telah memiliki konsep variasi latihan juga memberi kesempatan untuk mengubah tujuan dan sasaran program latihan, agar motivasi tetap terjaga, selain tidak membosankan.

Kita coba menyinggung masalah volume latihan selama dua bulan yang tersedia untuk PSMS dan pelatih Olivera, karena volume adalah kuantitas prasyarat latihan yang memungkinkan pemain mencapai tingkat kualitas tertinggi dalam spesifikasi fisik, maupun taktik. Ingat, volume latihan terKolom Olahraga kadang lebih tepat disebut deEddi Elison ngan seluruh kegiatan yang dilakukan dalam latihan, jarak yang ditempuh dalam latihan, berat badan dan penguasaan teknik yang diangkat di tiap unit belakang (back), tengah (gelandang) dan depan (penyerang), waktu dan jumlah apa yang perlu diulang atau elemen teknik yang dilaksanakan dalam waktu tertentu. Jangan lupa volume juga sebagai total kerja yang ditampikan dalam sebuah sesi latihan tunggal atau siklus latihan. Sepakbola adalah cabang olahraga berat bagi atletnya; selama 45 menit pertama semua pemain harus bergerak, demikian juga pada 45 menit berikutnya, hanya diantarai 15 menit istirahat, bahkan jika terjadi perpanjangan waktu, pemain harus bergerak lagi secara penuh. Dengan demikian ketahanan fisik dan daya tahan pemain harus benar-benar prima sebelum turun ke lapangan. Daya tahan yang kita maksud adalah daya tahan sirkalatori-reseptor (circulatory-respiratoyy endurance) yakni sirkulaiori yang berhubungan dengan peredaran darah dan reseptor yang berhubungan dengan pernafasan. Artinya pelatih tidak mungkin jalan sendiri, tapi harus selalu bergandengan tangan erat dengan dokter tim. Semoga apa yang kita kemukakan di atas merupakan bagian panduan yang akan dilaksanakan Oliviera bersama Pasukan Ayam Kinantannya di awal Desember saat dimulainya pemusatan latihan tim.#

Waspada/Arianda Tanjung

PLT Kadispora Sumut, H Baharuddin Siagian menjelaskan denah pembangunan Sport Center kepada Menpora Zainudin Amali dan Wagubsu Musa Rajekshah, Jumat (20/11). desain sesuai standart internasional. Semua venue harus dikonsultasikan dengan federasi internasionalnya, sehingga kita tidak kesusahan begitu ditunjuk menjadi tuan rumah event internasional,” pinta Menpora. Menpora berharap Sumut belajar dari daerah lain yang begitu PON selesai dilaksanakan, satu hal yang menjadi problem adalah tidak adanya perawatan fasilitas yang sudah dibiayai negara hingga triliunan rupiah, baik dari APBD maupun APBN.

“Pembiayaan ini mahal sehingga daerah harus ada inovasi atau kreasi untuk membiayai itu supaya tetap hidup. Jangan sampai terlantar seperti di beberapa daerah. Makanya supaya ini dipersiapkan sejak awal,” harapnya Zainudin juga mengapresiasi Pemerintah Sumut yang ternyata sudah mendesain kawasan sport center sebagai pusat aktivitas olahraga saja, tetapi juga zona penunjang dan komersil seperti pembangunan rumah

sakit, pusat perbelanjaan, wahana bermain, dan sekolah olahraga. Sebelumnya,Wagubsu Musa Rajekshah mengatakan pembangunan sport center tidak bisa sepenuhnya mengandalkan APBD dan APBN, namun butuh dukungan investor. Terutama untuk pembangunan venue-venue cabang olahraga yang butuh anggaran fantastis. “Semoga dengan adanya SK penetapan tuan rumah PON 2024 yang telah diserahkan oleh

Pak Menpora, bisa menjadi semangat bagi Pemerintah Sumut dan Aceh menyiapkan semuanya dengan cepat dan maksimal. Kita butuh dukungan semua pihak termasuk para investor untuk membantu pembangunan venue di kawasan Sumut Sport Center,” ujar Wagubsu. Plt Kadispora Sumut, Baharuddin Siagian menjelaskan kawasan Sumut Sport Center terbagi atas zona olahraga, penunjang, dan komersil (bisnis). Zona olahraga akan dibangun 36 venue cabor berstandar internasional yang bakal digunakan sebagai tuan rumah PON 2024. Sedangkan Zona penunjang akan dibangun sarana amplitheatre, masjid, sekolah keolahragaan, dan wahana bermain. Sedangkan zona komersil akan dibangun hotel, rumah sakit, convention hall, exhibition, dan pusat perbelanjaan. Sumut Sport Center, menurut Baharuddin, juga akan memiliki Stadion Utama berkapasitas 75 ribu penonton, lintasan akuatik berkapasitas 3.000 penonton, stadion atletik berkapasitas 2.600 penonton, dan Gedung Istora berkapasitas 5.000 penonton. (m33)

Karateka Medan Terapkan Prokes Saat Latihan MEDAN (Waspada): Karateka binaan Pengcab Forki Medan masih terus menggelar latihan di masa pandemi Covid19. Mereka menggelar latihan di Medan Club, Jl. RA Kartini Medan dengan menerapkan protokol kesehatan (Prokes) secara ketat. “Karateka kita masih tetap latihan rutin dengan menerapkan Prokes cegah Covid-19 sesuai anjuran pemerintah. Selama pandemi, atlet latihan tiga kali dalam sepekan di Medan Club,” ujar Ketua Harian Forki Medan, Helty Susilo (foto), Jumat (20/11).

Menurut Helty, karateka yang akan mengikuti latihan lebih dulu dicek suhu tubuh, wajib memakai masker, dan sebisa mungkin menjaga jarak, tidak bersentuhan satu sama lainnya. Selain itu, Forki Medan juga menganjurkan karateka untuk latihan mandiri. Saat latihan mandiri, atlet harus mendokumentasikannya melalui video yang selanjutnya dikirimkan kepada pelatihnya masingmasing. “Dari laporan online ini, pelatih dapat melakukan pantauan maupun evaluasi terhadap per-

kembangan atlet. Hanya saja, dalam latihan mandiri itu dapat dikatakan tidak maksimal. Makanya atlet lebih senang berlatih langsung di lapangan,” tambahnya. Helty menjelaskan, pandemi Covid-19 memang mengganggu aktivitas olahraga, termasuk pembinaan atlet karate. Namun, Forki Medan tidak pernah menyerah. Pihaknya tetap berusaha bagaimana agar pembinaan tetap berjalan dan mereka bebas dari paparan virus. “Kami tidak boleh menyerah. Harus tetap menggelar latihan untuk melahirkan atlet.

Dok.Waspada

Sepanjang protokol kesehatan dijalankan dengan benar, mudah-mudahan proses latihan tetap aman, anak-anak tetap sehatlah,” jelasnya. (m18)

Honda Bagi Tips Holiday Aman Dengan Motor melakukan perawatan secara MEDAN (Waspada): Libumenyeluruhdibengkelresmiberran tentunya menjadi hal yang sama mekanik yang berpengapaling menyenangkan dan dilaman. Secara mandiri, jangan tunggu-tunggu oleh semua malas juga untuk mengecek hal orang. lain seperti kelistrikan pada moSetelah sekian lama menjator, kondisi rem, gas, rantai molani aktivitas harian yang meletor, dan kondisi tekanan udara lahkan, maka menghabiskan pada ban. Karena dengan kondisi waktu dengan berwisata bermotor yang prima, tentunya kesama keluarga, teman maupun selamatan dapat lebih terjamin. orang tersayang tentu dapat Kedua, memastikan tubuh menyegarkan pikiran dan medalam kondisi yang sehat dan bungembalikan semangat. gar. Terutama di masa pandemi, Terkadang liburan juga tak jangan memaksakan untuk pergi harus naik pesawat, mobil, kereta, berlibur, jika ada yang tidak beres atau kendaraan umum lainnya. dengan kondisi tubuh. Karena Apalagi kalau destinasi liburan Waspada/ist kondisi kesehatan pengendara tidakterlalujauhhinggatidakperlu menyeberang pulau, maka dapat BERLIBUR dengan motor memang memiliki keasyikan tersendiri, menjadi salah satu faktor penting, mencoba liburan naik motor. namun harus tetap berhati-hati dan menjaga keselamatan. dan sangat berpengaruh pada kelancaran perjalanan. Naik motor tidak hanya Ketiga, lengkapi diri dengan perlengkapan yang mendukung memberikan sensasi seru dan berbeda, namun juga low budget. Selain itu, naik motor juga akan terhindar dari macet, dan memu- keamanan berkendara, seperti halnya masker, jaket, dan helm dahkan untuk berpindah dari tempat wisata yang satu ke tempat yang berfungsi melindungi kepala dari hal-hal yang tidak diinginkan. wisata yang lain. Jangan lupa untuk membawa surat-surat kendaraan, agar aman Ismed Risya, Tim Safety Riding PT Indako Trading Coy selaku dari resiko ditilang, dan mematuhi segala peraturan lalu lintas. main dealer Honda di wilayah Sumatera Utara mengungkapkan, Keempat, jika berlibur menendarai motor sebaiknya berlibur dengan motor memang memiliki keasyikan tersendiri, menghindari membawa terlalu banyak barang. Bawalah hanya namun harus tetap berhati-hati dan menjaga keselamatan. barang yang penting dan butuh untuk dibawa saja, karena selain Menurutnya, untuk dapat #Cari_Aman liburan dengan motor, dapat menjaga keseimbangan motor, konsentrasi pengendara ada beberapa hal yang harus dilakukan dan dipersiapkan. Pertama, juga dapat terjaga dengan baik. mengecek kondisi sepeda motor sebelum melakukan perjalanan “Tujuan liburan pastinya untuk mencari kebahagiaan bersama jauh. Pergilah ke bengkel terdekat dan lakukan pengecekan me- orang-orang tercinta. Karenanya, Honda mengajak untuk lebih nyeluruh. perkaya diri dengan pengetahuan keselamatan berkendara Lebih baik jika sebelumnya dilakukan cek mesin dengan sebelum memulai perjalanan,” tambah Ismed Risya. (adv)

Spor er Lindungi Diri K ala P andemi Sportt Mask Masker Kala Pandemi “BERAPA harga maskernya satu om?’” tanya seorang wanita muda pengendara sepeda motor kepada penjual masker di Jalan Laksana/Simpang Jalan Amaliun, Kota Medan, Sumatera Utara, Selasa (20/11) sore. “Sepuluh ribu kak,” jawab Hayadi si penjual masker. Setelah memilih tanpa turun dari sepeda motor, akhirnya wanita muda berusia sekira 30-an tahun itu mantap membeli satu masker jenis kain pilihannya. Hayadi merupakan satu dari sekian banyak pedagang masker pinggir jalan di Kota Medan. Anjuran pemerintah agar warga patuh protokol kesehatan, salah satunya wajib memakai masker saat ke luar rumah menjadi berkah bagi Hayadi dan pedagang masker lainnya. Pria berdarah minang kelahiran tahun 1972 ini memberikan merk maskernya sport masker. Sport masker menjadi brand masker dagangan Hayadi karena dia ingin menyisir pelanggan dari kalangan komunitas motor yang biasanya tampil sporty. “Alhamdulillah, sesuai target awal, banyak komunitas motor, khusunya pengguna motor besar yang memesan masker dari kita. Tidak hanya dari Medan, tapi juga dari Aceh dan Padang (Sumatera Barat). Biasa kalau mereka pesan di atas 100 masker,” ujar Hayadi membuka cerita.

Selain menjual, ternyata Hayadi sendiri yang membuat sport masker. Dibantu adik sepupunya Naldi, Hayadi memproduksi masker di rumahnya di kawasan Kota Matsum (Komat) Medan. Menjadi pedagang masker pinggir jalan pun sudah dia lakukan sejak akhir Januari 2020. “Kalau jualan di pinggir jalan sejak Januari 2020. Tapi kalau terima pesanan sudah cukup lama juga. Sebelum pandemi Covid19, saya memasok sport masker ke bengkel-bengkel. Biasanya yang membeli komunitas motor gede,” beber Hayadi. Lelaki dua anak ini mengaku selama masa pandemi Covid19, penjualan masker mengalami peningkatan pesat. Bahkan pada saat gencar-gencarnya razia masker oleh Pemerintah Kota Medan, penjualannya bisa di atas 100 masker per hari. “Masyarakat sudah tau kalau masker yang kami jual berkualitas. Walau berbahan kain, kami jamin aman digunakan. Kalau boleh dibilang sudah standar WHO-lah. Karena kan kalau kata WHO masker yang bagus itu ketika dipakai lalu meniup api, api tidak padam,” katanya. Hayadi menjelaskan masker kain buatannya aman digunakan karena dibuat hingga tiga lapis kain. Walau begitu, saat dipakai tidak membuat sesak nafas. Dengan harga Rp10.000 (sepuluh ribu rupiah), Hayadi menjamin pembeli tidak akan merasa rugi

atau kecewa. “Dijamin awet-lah, walau berulang kali dicuci tidak akan gampang rusak. Sebenarnya kami jual sport masker ini sudah di bawah harga standar. Kemarin saya cek di butik dan tokotokoh, masker seperti yang kami jual ini dibandrol Rp30 hingga 35 ribu,” katanya. Lebih lanjut Hayadi mengatakan, dalam kondisi tak menentu seperti sekarang ini, memproteksi diri sendiri dan mengutamakan kesehatan adalah pilihan terbaik. Salah satunya dengan memakai masker sesuai anjuran pemerintah. “Buat warga masyarakat, khususnya di Kota Medan yang mau melindungi diri di masa pandemi saat ini, pakailah sport masker buatan kami. Dijamin kalian akan tetap tampil keren dan sporty,” ucap Hayadi mempromosikan masker buatannya. Memakai masker memang salah satu penerapan protokol kesehatan yang sangat dianjurkan pemerintah saat berpergian atau berineraksi dengan orang lain, selain juga harus menjaga jarak dan tidak berada di kerumunan, serta mencuci tangan dengan sabun secara rutin. Menggunakan masker pun menjadi kebutuhan penting bagi elemen masyarakat untuk saling menjaga. Tidak sedikit pula orang yang ingin tampil dengan tampilan serasi antara masker dan

Waspada/Dedi Riono

HAYADI menjual sport masker buatannya sendiri di Jalan Laksana/Simpang Jalan Amaliun, Kota Medan, Sumatera Utara. baju yang dikenakan, dan sport masker bisa jadi solusi bagi yang ingin tampil sporty. (m18)


A8

WASPADA Sabtu 21 November 2020

Ujian Perpanjangan Kontrak Pep LONDON (Waspada): Manajer Pep Guardiola (foto kanan), telah menandatangani kontrak baru berdurasi dua tahun yang akan mempertahankannya di Manchester City hingga akhir musim 2022/2023. Pria Spanyol berusia 49 tahun itu masih penasaran untuk meraih prestasi bersama Citizens, kendati telah meraih dua trofi Liga Premier dan satu Piala FA sejak kedatangannya tahun 2016. “Akhirnya kami memutuskan bahwa yang terbaik bagi kami semua adalah melanjutkannya. Karena kami masih merasa masih ada urusan yang belum selesai dan masih ada yang harus dilakukan,” ucap Pep di laman resmi City, Jumat (20/11). Ujian berat pun langsung dihadapkan pada laga perdana pasca perpanjangan kontrak Pep. Sebab tim asuhannya mesti bertandang ke markas Tottenham Hotspur pada matchday 9 Liga Premier di

Matchday 9 EPL Sabtu, 21 November Newcastle v Chelsea Aston Villa v Brighton Tottenham v Man City Man United v West Brom Minggu, 22 November Fulham v Everton Sheffield-U v West Ham Leeds United v Arsenal Liverpool v Leicester Senin, 23 November Burnley v C Palace Wolves v Southampton *GMT + 7 Jam = WIB

GMT 1230 1500 1730 2000 GMT 1200 1400 1630 1915 GMT 1730 2000

London, Minggu (22/11) dinihari mulai pkl 0030 WIB. “Kami ingin melanjutkan apa yang telah kami lakukan beberapa tahun terakhir ini. Klub ini telah menang banyak dalam beberapa waktu terakhir, tetapi kami masih ingin menang lagi,” tekad mantan pelatih Barcelona dan Bayern Munich itu. Berbagai cara pun kabarnya akan dilakukan Guardiola agar dapat meraih trofi Liga Champions dan Liga Premier bersama Citizens. Salah satunya dengan mendatangkan bintang baru untuk mengangkat mutu permainan Kevin De Bruyne (foto kiri) dan kawan-kawan. “Perpanjangan kontrak Pep adalah langkah alami berikutnya dalam perjalanan yang berkembang selama bertahun tahun. Ini produk dari rasa saling percaya dan rasa hormat kami semua,” klaim Ketua City Khaldoon Mubarak. Pep sendiri sudah menegaskan tidak akan kembali melatih Barca. Dia seakan menepis rumor bahwa kandidat Presiden Barca Victor Font ingin memulangkannya ke Camp Nou untuk reuni dengan Lionel Messi cs. “Itu sudah berakhir. Saya akan kembali ke kota saya hanya untuk menonton pertandingan. Sejak saya tiba di Manchester City, saya merasa sangat diterima di klub dan kota ini,” tegasnya.

Getty Images

“Sejak saat itu kami telah mencapai banyak hal bersama dengan mencetak gol, memenangi pertandingan dan trofi. Kami semua sangat bangga dengan keberhasilan itu,” tambah Pep. Kini dia hanya ingin fokus mengatrol posisi Gabriel Jesus cs yang terpuruk di peringkat 10 klasemen sementara dengan kemasan 12 poin dari tujuh pertandingan. The Eastland jelas butuh menampilkan performa terbaiknya City untuk dapat mengalahkan Spurs asuhan manajer Jose Mourinho yang kembali ‘naik daun’. Sempat tersendat di awal musim, The Lilywhites belakangan terus meraih hasil positif dan sekarang telah bertengger di peringkat dua nilai 17. Duet striker Son Heung-Min serta Harry Kane kembali subur dan kini bersaing untuk menjadi top skor dengan Mohamed Salah

(Liverpool), Dominic CalvertLewin (Everton) dan Patrick Bamford (Leeds). Tak salah jika Mourinho mengklaim itu merupakan bagian dari buah pengalaman panjangnya melatih klub-klub top Eropa, di antaranya FC Porto, Inter Milan, Real Madrid, Chelsea dan Manchester United. “Saya sangat berpengalaman. Segala hal yang terjadi dengan saya di dunia sepakbola bisa dibilang deja vu, semuanya sudah pernah saya alami,” papar pelatih asal Portugal itu. Chelsea merupakan klub keempat dalam tenor kepelatihan Mourinho yang juga sempat menangani Porto, Benfica dan Uniao de Leiria. Rekam jejak panjang membuatnya menjadi seseorang yang lebih baik dalam bidang pekerjaannya. “Ada pekerjaan yang membutuhkan kebugaran seperti pemain sepakbola.

Motivasi Felix Atasi Messi Cs MADRID (Waspada): Penyerang muda Joao Felix (foto kiri), sangat termotivasi untuk membawa Atletico Madrid mengatasi Barcelona pada jornada 10 La Liga, Minggu (22/11) dinihari mulai pkl 0300 WIB. “Kami datang dalam momen yang bagus dan sangat termotivasi untuk pertandingan ini,” jelas Felix di laman resmi Atletico, Jumat (20/11). “Saya yakin kami melakukannya dengan benar dan kami mendapatkan hasil yang sangat bagus. Tapi semua orang tahu bahwa Barcelona senang menguasai bola,” tambahnya. Menatap laga kandang di Stadion Wanda Metropolitano itu, El Atleti memang punya modal bagus untuk menghadapi Lionel Messi cs. Anak asuh Diego Simeone berhasil tampil tangguh dan konsisten, bahkan belum menelan kekalahan dalam 23 laga beruntun di liga. Los Rojiblancos pun mantap menempati posisi ketiga di klasemen sementara dengan kemasan 17 poin, unggul jauh di atas El Barca yang baru me-

Sport Bild

10 Reuni Liga Terakhir ngoleksi nilai 11. Karenanya Felix yakin kemenangan bisa diraih Atleti, meski menghadapi tim sekuat El Catalan. “Mereka menghabiskan waktu lama dengan bola dan itu akan membuat kami berlari lebih banyak dari biasanya. Tapi kami akan menerapkan gaya permainan sendiri untuk mem-

Aceh Besar, Jumat (20/11). Ketua dan Sekretaris Tim Percepatan Persiapan PON itu adalah Dedy Yuswadi AP dan Nasir Syamaun. Kedatangan mereka dikalungi bunga oleh Wakil Ketua KONI T Rayuan Sukma dan Ketua Pelatda Bachtiar Hasan. “Alhamdulillah SK sudah kita bawa pulang dan segera kita serahkan sama Gubernur

Waspada/Munawardi/B

KETUA Tim Percepatan Persiapan SK PON Dedy Yuswadi AP dan Sekretaris Tim Nasir Syamaun MAP mendapat pengalungan bunga dari Wakil Ketua KONI Aceh Rayuan Sukma dan Ketua Pelatda Bakhtiar Hasan saat tiba di Banda Aceh.

berikan performa yang bagus,” jelas Felix. “Laga besar melawan klub hebat ini adalah pertandingan yang kami sukai. Kami siap untuk bermain dan menikmati semaksimal mungkin,” beber bomber asal Portugal berumur 21 tahun itu. (m08/fe)

30/06/20 01/12/19 06/04/19 24/11/18 04/03/18 14/10/17 26/02/17 21/09/16 30/01/16 12/09/15

Barca v Atletico Atlético v Barca Barca v Atletico Atlético v Barca Barca v Atletico Atlético v Barca Atlético v Barca Barca v Atletico Barca v Atletico Atlético v Barca

2-2 0-1 2-0 1-1 1-0 1-1 1-2 1-1 2-1 1-2

Aceh,” ujar Dedy Yuswadi yang juga Kadispora Aceh itu. Menurutnya, dengan adanya SK maka segera dibentuk panitia dan mulai bekerja pada 2021. Panitia ini terdiri dari pengurus KONI, Dispora, Dinas Pariwisata dan seluruh stakeholder dalam rangka menyukseskan tuan rumah PON. Sekretaris Tim Nasir Syamaun yang juga Sekum KONI Aceh ini menambahkan, Tim Percepatan Persiapan PON ini dibentuk guna melakukan persiapan-persiapan lahirnya SK tuan Rumah PON. “Langkah kita selanjutnya akan menyusun kepanitian besar,” ujar dia. Seperti diberitakan sebelumnya, Pemerintah Pusat sudah menandatangani Surat Keputusan (SK) Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia Nomor 71 Tahun 2020, Tentang Penetapan Aceh dan Sumut Sebagai Tuan Rumah Pelaksana PON XXI Tahun 2024, bertanggal 16 November 2020. SK diterima Kamis (19/11) di Gedung Wisma Kemenpora,

SK tersebut secara resmi diserahkan oleh Menpora Zainudin Amali kepada Ketua Umum KONI Pusat Letjen TNI (Purn) Marciano Norman, untuk selanjutnya diserahkan kepada perwakilan dari Pemerintah Aceh dan Pemerintah Provinsi Sumut. Dari Aceh, SK diterima oleh Kadispora Dedy Yuswadi AP, sementara dari Sumut SK diterima oleh Sekda Sabrina. Penyerahan ini ikut disaksikan Ketua Umum KONI Aceh H. Muzakir Manaf dan Ketua KONI Sumut John Lubis. Terkait penyerahan SK tersebut, Muzakir Manaf mengungkapkan keputusan Pemerintah Pusat menetapkan AcehSumut sebagai Tuan Rumah PON XXITahun 2024 merupakan tindaklanjut hasil bidding PON KONI se-Indonesia 2018 lalu. “Alhamdulillah saudarasaudara KONI se-Indonesia mempercayakan Aceh-Sumut sebagai penyelanggara PON XXI usai PON XX Papua,” kata Mualem. (b04/C)

Perpani Aceh Agendakan Kejuaraan Internasional BANDA ACEH (Waspada): Pengurus Provinsi Perkumpulan Panahan Indonesia (Pengprov Perpani) Aceh mengagendakan gelar kejuaraan panahan internasional pada 2021. Ketua Umum Pengprov Perpani Aceh, Dr Nyak Amir MPd menyebutkan archery open tournamen international atau kejuaraan terbuka international akan digelar pada 2021. “Event ini sudah ditetapkan dalam rapat kerja daerah (Rakerda) Perpani Aceh. Ini salah satu program strategis Perpani Aceh untuk 2021 yang berhasil ditetapkan pada Rakerda,” ungkap Nyak Amir, Jumat (20/11). Ia menjelaskan, Rakerda tersebut berlangsung pada 19 November di Ruang Teleconference Lantai II FKIP Unsyiah,

LFC

Krisis Merah Kian Parah LONDON (Waspada): Krisis pemain Liverpool kian perah jelang menjamu Leicester City pada matchday 9 Liga Premier di Stadion Anfield, Senin (23/ 11) dinihari mulai pkl 0215WIB. Absensi skuad Si Merah bukan hanya di jantung pertahanan, namun meluas hingga lapangan tengah dan lini depan akibat agenda laga internasional yang berakhir pertengahan pekan kemarin. Gelandang Jordan Henderson (foto tengah) pulang dengan membawa cedera dari kamp pelatihan Timnas Inggris di ajang UEFA Nations League. Sedangkan striker Mohamed Salah (foto kanan) terpapar Covid-19 saat dipanggil Mesir untuk laga kualifikasi Piala Afrika. “Kepala fisioterapi mem-

beri tahu saya dan semua orang yakin itu krisis serius. Tetapi cedera merupakan bagian dari kesepakatan para pemain dan pelatih,” ratap Jurgen Klopp, manajer The Reds asal Jerman, seperti dikutip dari Liverpool Echo, Jumat (20/11). Merah juga dipastikan belum bisa memainkan bek Virgil van Dijk, Joe Gomez, Trent Alexander-Arnold, serta gelandang Fabinho, Alex Oxlade-Chamberlain dan Thiago Alcantara. Teraktual, bek muda Rhys Williams yang baru berusia 19 tahun, mengalami cedera pinggul saat membela Timnas Inggris U-21. “Bahasa Inggris saya tidak cukup baik untuk menggambarkan dengan tepat apa yang terlintas dalam pikiran saya,”

Pencetak Gol Terbanyak EPL

kata Klopp. “Cedera Joe, itu karena intensitas musim ini. Itu sesuatu yang harus kita khawatirkan, bukan karena banyak alasan,” tambah mantan pelatih FSV Mainz dan Borussia Dortmund tersebut. Untuk mengatasi krisis Merah, Klopp mempromosikan delapan pemain akademi ke tim utama, yakniVitezslav Jaros, Marcelo Pitaluga, Jakub Ojrzynski, Billy Koumetio, Jake Cain, Leighton Clarkson, Paul Glatzel, Luis Longstaff. Mereka diharapkan dapat mengikuti jejak sukses Neco Williams, Rhys Williams dan Nats Phillips. “Seperti yang kita semua tahu, Liverpool datang dengan beberapa pemain kunci yang hilang. Satu hal positif besar

8 Jamie Vardy (Leicester) 8 Son Heung-Min (Tottenham) 8 Mohamed Salah (Liverpool) 8 Dominic Calvert-Lewin (Everton) 7 Harry Kane (Tottenham) 7 Patrick Bamford (Leeds) 6 Callum Wilson (Newcastle) 6 Ollie Watkins (Aston Villa) 5 Danny Ings (Southampton) 5 Wilfried Zaha (Palace) 5 Bruno Fernandes (MU) yang didapatkan adalah kemunculan Diogo Jota,” kata Michael Owen, striker legendaris The Reds dan Timnas Inggris. “Dia berada dalam performa luar biasa dan akan memiliki platform untuk memainkan peran besar di sini lagi. The Reds sedikit lemah di lini tengah, tetapi Jurgen Klopp masih memiliki opsi kuat,” kliam Owen. (m08/le)

Lampard Protes Jadwal Liga

Sambut Gembira SK Aceh-Sumut 2024 BANDA ACEH (Waspada): Kepulangan Tim Percepatan Persiapan PON yang membawa SK Tuan Rumah PON Aceh-Sumut 2024 disambut gembira pengurus KONI dan Dispora Aceh. Sejumlah pengurus KONI Aceh dan pejabat Dispora menyambut kepulangan para Ketua dan Sekretaris Tim tersebut di Bandara SIM Blang Bintang,

Sedangkan dalam melatih, Anda cuma butuh otak, akumulasi pengalaman dan pengetahuan akan membuat Anda lebih baik,” jelas Mourinho. Dia kini memasuki musim keduanya melatih The Lilywhites pasca datang pada 20 November 2019 untuk menggantikan peran Mauricio Pochettino yang dipecat usai rentetan hasil buruk Spurs. “Sungguh luar biasa memilikinya, dia memberi banyak masukan di tempat latihan.Saya pikir dia melihat bahwa saya suka bermain lebih dalam, jadi dia menjelaskan itu pada skuad lainnya,” tutur Kane. “Itu memungkinkan saya untuk menciptakan ruang dan mendapat bola, tetapi memiliki opsi untuk maju juga. Saya pikir itulah perbedaan yang nyata, dia hebat,” pungkasnya. (m08/rtr/espn)

Darussalam, Banda Aceh. “Alhamdulillah, 23 pengurus kabupaten/kota Perpani di Aceh sependapat dan sepakat event panahan international digelar di Aceh,” tutur dia. Nyak Amir menambahkan, peserta forum Rakerda setuju dan menetapkan sejumlah program strategis lainnya untuk dilaksanakan pada 2021. “Untuk archery open tournament international, paling tidak kita mengundang pemanah dari negara-negara di Asia Tenggara dan Asia. Kita juga berkoordinasi dengan PB Perpani untuk memfasilitasi mengundang peserta dari luar negeri,” kata dia. Nyak Amir yang juga Sekjen Pengurus Pusat Perpani ini menyebutkan, sejumlah program

strategis lainnya yaitu berupaya menyosialisasikan panahan ke sekolah dan kampus. “Harapan kita, nantinya animo terhadap panahan bisa merata di lembaga yang ada,” ujar akademisi olahraga Aceh dari Univeritas Syiah Kuala ini. Pada momen yang sama, forum Rakerda juga membahas dan menetapkan perlu diterbitkan peraturan mutasi atlet menghadapi Pekan Olaraga Aceh (Pora) XIV/2022 di Pidie. Selain itu, sambung Nyak Amir, menjelang dua tahun lagi Pora, Perpani Aceh akan mengeluarkan peraturan mutasi atlet, agar tidak terjadi hal tidak diinginkan. “Beberapa poin dan pasal soal mutasi atlet sudah disetujui peserta rapat kerja. Suatu pasal

disetujui yakni mutasi atlet boleh dilakukan setahun sebelum Pora. Dalam waktu dekat akan kita terbitkan peraturannya,” katanya. Disebutkan, tahun depan juga akan dilaksanakan kejuaraan daerah sebagai program tetap setiap tahun bidang pembinaan dan prestasi. Dari forum Raker meminta Aceh Jaya sebagai tuan rumah Kejurda dan Pra Pora 2021 di Lhokseumawe. Nyak Amir menambahkan, secara khusus juga dibahas program pembinaan atlet yang dipersiapkan menghadapi PON XX/2021 Papua yang setahun ini menjalani pemusatan latihan daerah (Pelatda) dibiayai KONI Aceh. (b04/C)

LONDON (Waspada): Manajer Frank Lampard (foto), memprotes jadwal Liga Premier yang dianggapnya tidak masuk akal bagi Chelsea. Dia pun mendesak agar laga yang digelar Sabtu siang GMT, jangan lagi dipakai. Chelsea akan melawat ke St James’ Park untuk menghadapi tuan rumah Newcastle United pada matchday 9, Sabtu (21/11) siang pkl 1230 GMT. Sepakmula yaNG dilakukan pada jam makan siang itu, menurut Lampard sangat tidak masuk akal. “Itu bukan hal yang terbaik, jika tak mau menyebut terburuk. Ketika Anda melihat penjadwalan, sungguh tampak tanpa akal sehat,” protes Lampard, seperti dilansir Reuters, Jumat (20/11). “Jadwal sepak mula jam makan siang, harus berapa kali tim mengalami itu. Itu jelas bukan cara bermanfaat bagi pemain

Klasemen Liga Premier Leicester Tottenham Liverpool Soton Chelsea Aston Villa Everton C Palace Wolves Man City Arsenal West Ham Newcastle Man United Leeds Brighton Fulham West Brom Burnley Sheffield-U

8 8 8 8 8 7 8 8 8 7 8 8 8 7 8 8 8 8 7 8

6 5 5 5 4 5 4 4 4 3 4 3 3 3 3 1 1 0 0 0

0 2 2 1 3 0 1 1 1 3 0 2 2 1 1 3 1 3 2 1

2 1 1 2 1 2 3 3 3 1 4 3 3 3 4 4 6 5 5 7

18-9 18 19-9 17 18-16 17 16-12 16 20-10 15 18-9 15 16-14 13 12-12 13 8-9 13 10-9 12 9-10 12 14-10 11 10-13 11 12-14 10 14-17 10 11-14 6 7-15 4 6-17 3 3-12 2 4-14 1

lima pergantian pemain, kita harus meninjau kembali persoalan ini,” tegas gelandang

Firstpost

legendaris The Blues dan Inggris itu. Untuk laga tandang di Newcastle, dia belum bisa memastikan ijin bermain winger Kai Havertz yang sempat dikarantina karena positif Covid-19. Gelandang Christian Pulisic juga masih dibayangi tanda tanya besar karena belum selesai menjalani pemulihan dari cedera hamstring. Si Biru kini menempati peringkat kelima klasemen dengan kemasan 15 poin, sedangkan Newcastle posisi 13 nilai 11. (m08/rtr)

Real Minus Ramos

Goal

10 Reuni Liga Terakhir 16/07/20 01/09/19 05/05/19 03/01/19 19/05/18 13/01/18 26/02/17 21/09/16 20/04/16 13/12/15

untuk melakukan persiapan sebuah laga sekelas Liga Premier,” sentilnya lagi. Dia pun ikut gerbong sejumlah pelatih yang mendesak Liga Premier untuk segera mengadopsi aturan slot lima pergantian pemain, seperti kompetisi-kompetisi top di Eropa lainnya. Desakan itu dimotori manajer Jurgen Klopp (Liverpool), Pep Guardiola (Manchester City) dan Gareth Southgate (Timnas Inggris). “Saya pikir ini sesuatu yang harus saya suarakan lagi bersama klub-klub lain. Kekhawatiran utama saya adalah tentang keselamatan para pemain, mereka berada dalam stres berat terutama jika tampil di kompetisi Eropa,” jelas Lampard. “Bukan berarti orang-orang harus meneteskan air mata untuk para pemain. Tetapi di ligaliga lain semua memberi slot

Madrid v Villarreal Villarreal v Madrid Madrid v Villarreal Villarreal v Madrid Villarreal v Madrid Madrid v Villarreal Villarreal v Madrid Madrid v Villarreal Madrid v Villarreal Villarreal v Madrid

2-1 2-2 3-2 2-2 2-2 0-1 2-3 1-1 3-0 1-0

MADRID (Waspada): Real Madrid dipastikan minus partisipasi bek sentral Sergio Ramos (foto) saat menjajal tuan rumah Villarreal pada jornada 10 La Liga di Estadio El Madrigal, Sabtu (21/11) malam mulai pkl 2200 WIB. Sang kapten menderita cedera hamstring saat menjalankan tugas internasional bersama Timnas Spanyol pada ajang UEFA Nations League 2020/ 2021. Ramos diganti pada babak pertama, Selasa lalu, ketika El Matador menggunduli Jerman 6-0. Menurut Reuters, Jumat (20/11), bintang berusia 34 tahun itu setidaknya absen dari dua laga tandang El Real ke

Villarreal dan perjalanan Liga Champions melawan tuan rumah Inter Milan pekan depan. Madrid asuhan entrenador Zinedine Zidane mempunyai catatan buruk tanpa diperkuat kapten Ramos. Juara Spanyol itu kalah dalam tujuh dari delapan pertandingan Liga Champions, ketika Ramos tidak bermain. Mitra pertahanan tengahnya RaphaelVarane juga akan menjalani pemeriksaan kebugaran, setelah mengalami cedera pada bahunya saat bermain untuk Prancis selama jeda internasional. Nacho Fernandez juga akan diperiksa setelah tertatihtatih dalam kemenangan pada El Clasico bulan lalu melawan

Barcelona. Adapun kabar baik bagi juara Eropa 13 kali itu adalah bek sentral Eder Militao sudah mencatatkan hasil negatif dalam tes terakhir Covid-19. Winger Eden Hazard dan gelandang Casemiro juga telah diizinkan melanjutkan pelatihan, setelah dinyatakan pulih sebelum jeda internasional. Real sendiri menghadapi jadwal yang melelahkan dengan pertandingan melawan Alaves, Shakhtar Donetsk, Sevilla, Borussia Moenchengladbach dan Atletico Madrid dalam tiga pekan ke depan. (m08/rtr)

Ratusan Ribu Netizen Ramaikan Scoopy Style MEDAN ( Waspada): PT Anselma Putri turut merepreAstra Honda Motor (AHM) sentasikan gaya hidup para menggelar kegiatan unik berremaja putri yang mengikuti gaya anak muda bertajuk Scootren fashion terbaru bersama py Style. Kegiatan yang menanAll New Honda Scoopy varian tang anak muda untuk berani Fashion. berkreasi mewujudkan passion “Kita jangan takut untuk mereka ini diikuti secara virtual buat gaya, harus pede aja. All oleh lebih dari 137.000 netizen New Honda Scoopy ini motor dalam waktu 1 jam dan disiarkan unik, bisa bikin kita jadi trendlangsung melalui Instagram setter,” ujar Arnold Poernomo @welovehonda_id. yang merupakan salah seorang Acara yang mengajak anak Chef dan memiliki ketertarikan muda Indonesia menampilkan terhadap fashion dalam rilis karakter dan keinginan mereka diterima Waspada, Jumat yang unik, bergaya fashionable (20/11). bersama All New Honda Scoopy Acara ini pun semakin ini dibuka dengan gelaran virtual meriah dengan hadirnya perforWaspada/ist fashion show otomotif yang di- SCOOPY Style menjadi kegiatan menantang anak muda untuk ma musik dari Ocan Siagian dan lakukan pertama kali di Indo- berani berkreasi mewujudkan passion mereka. Kegiatan ini DJ Throoper. Suasana lokasi nesia, Rabu (18/11). acara di Grebe Store, Jakarta diikuti secara virtual oleh lebih dari 137.000 netizen. Gelaran fashion show ini Barat yang unik dengan perpun semakin meriah dengan hadirnya empat influencer ternama, paduan brand lifestyle dan experience ini sangat mendukung seperti Chef Arnold Poernomo, Bintang Emon, Anselma Putri, generasi muda untuk menyalurkan hobi dan gaya yang dimilikinya. dan Adinda Thomas. Keempat influencer ini jadi representasi Kehadiran talkshow inspiratif dari Adinda Thomas yang dari All New Honda Scoopy yang bergaya unik dan fashionable. membahas cara anak muda mewujudkan passion yang dimiliki, Karakter anak muda yang passionate dan berkelas ditampilkan dapat menjadi bekal netizen untuk menjadi pribadi yang lebih dalam fashion show ini melalui kehadiran Chef Arnold Poernomo ekspresif dan siap menjadi trendsetter. bersama All New Honda Scoopy varian Prestige, Komika Bintang Gunarko Hartoyo, Corporate Communication and Sales Emon hadir dengan karakter yang aktif dan penuh energi bersama Manager PT Indako Trading Coy selaku main dealer Honda di All New Honda Scoopy varian Sporty. wilayah Sumut mengatakan, aktivitas Scoopy Style ini diharap Karakter perempuan yang berani berekspresi dengan unik dapat menjadi inspirasi generasi muda di Tanah Air untuk lebih dan tetap tampil gaya diwakili dengan kehadiran Adinda Thomas berani berekspresi dan berkreasi sesuai dengan karakter mereka. bersama All New Honda Scoopy varian Stylish. Sementara itu, (adv)


Medan Metropolitan

WASPADA Sabtu 21 November 2020

B1

Kabar Buruk Bagi Sopir Angkot

Pemko Diminta Perhatikan Program Bus Trans Metro Deli MEDAN (Waspada): Pemko Medan melalui Dinas Perhubungan (Dishub) diminta memperhatikan jalannya program Bus Trans Metro Deli. Karena keberadaan transportasi itu telah menuai polemik di Kota Medan. Anggota Komisi IV DPRD Medan Rizki Nugraha, berbicara kepada wartawan, Jumat (20/11). Dia merespon keluhan Organisasi Angkutan Darat (Organda) Medan yang menilai, dengan beropeasinya Bus Trans Metro Deli itu menjadi kabar buruk bagi para sopir angkutan kota (Angkot). Seperti diketahui, saat ini Bus Trans Metro Deli sudah mulai melakukan uji coba operasional di Kota Medan. Bus dengan sistem sistem pembelian pelayanan oleh pemerintah kepada pihak operator angkutan umum atau Buy The Service (BTS) itu melakukan uji coba dengan tariff Rp0 (gratis) kepada

penumpangnya hingga bulan Desember. Hal ini menimbulkan keluhan bagi Organda. Menanggapi hal ini, anggota Komisi IV DPRD Medan Rizki Nugraha meminta Dishub memperhatikan jalannya program Bus BTS tersebut. Sebab, walaupun bus BTS merupakan program pemerintah pusat, tetapi Dinas Perhubungan punya tanggungjawab untuk melakukan fungsi pengawasannya. Misalnya, kata Rizki, keberadaan halte atau tempat perhentian yang belum terpenuhi secara standar. ‘’Lalu soal penambahan dua koridor agar dapat dilakukan secepatnya dengan memenuhi standar dan

lain-lain,” kata Rizki. Diterangkan Rizki, tidak dapat dipungkiri jika keberadaan bus BTS sedikit banyaknya akan menimbulkan ‘benturan’ dengan keberadaan angkutan konvensional, seperti Angkot, yang telah terlebih dahulu ada di Medan. Tugas Pemko adalah menjembatani kepentingan para sopir Angkot, agar tidak terlalu terdampak oleh keberadaan Bus BTS. “Sebab Bus BTS ini hadir karena permintaan dari Pemko Medan ke pemerintah pusat. Pemko yakin bahwa Bus BTS sudah layak beroperasi. Itu artinya Pemko juga yakin kalau mereka bisa mengatasi ‘benturan’ yang akan timbul, karena keberadaan Bus BTS,” terangnya. Harus dipikirkan Senada dengan Rizki, anggota Komisi IV lainnya Dedy

Aksyari juga meminta Pemko Medan untuk tidak membiarkan polemik yang timbul antara Bus BTS dengan para sopir Angkot. Sebab, para sopir Angkot juga banyak yang merupakan warga Kota Medan yang harus dipikirkan kesejahteraannya. Dedy meminta, agar rencana Angkot yang akan dijadikan sebagai feeder (pengumpan) bagi Bus BTS harus dimatangkan. “Kita setuju Bus BTS beroperasi, masyarakat sudah layak mendapatkan alat transportasi yang murah, cepat dan nyaman. Tetapi, kita juga mau ada upaya dari pemerintah dalam mencari solusi yang terbaik untuk meminimalisir benturan-benturan yang timbul,” tuturnya. Sebelumnya, Ketua Organda Medan Mont Gomery Munthe mengatakan, bus BTS jadi angkutan predator bagi Angkot. Mereka gratis, Angkot bayar.

Gubsu Berharap Dana Desa Dioptimalkan Untuk Hal Produktif MEDAN (Waspada): Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Edy Rahmayadi berharap dana desa bisa dioptimalkan untuk hal yang produktif. Dia mengaku optimis, apabila dana desa dikelola dengan baik, maka desa bisa menjamin kehidupan yang layak untuk masyarakatnya. Pernyataan itu disampaikan Gubsu Edy Rahmayadi, saat menghadiri Sosialisasi Peran dan Fungsi Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Dalam Pengawasan Pengelolaan Dana Desa. Kegiatan dilaksanakan di Hotel JW Marriot, Kamis (19/11). Kegiatan hari itu dihadiri Anggota DPR RI Rudi Hartono Bangun, Mantan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Saut Situmorang, Bupati Simalungun JR Saragih, serta kepala desa se-Simalungun, yang hadir secara langsung maupun virtual.

Gubsu Edy Rahmayadi mengaku yakin, apabila dana desa dikelola dengan baik, maka masyarakat desa tidak akan datang ke kota. “Kenapa orang desa datang ke kota, karena desa belum bisa menjamin kehidupan yang layak,” ujarnya. Disampaikan Edy Rahmayadi, saat ini, visi dan misinya adalah Membangun Desa Menata Kota. Karenanya dia mengaku sangat bersyukur dengan adanya dana desa, karena sejalan dengan visi misinya itu. Apalagi Sumut memiliki 5.417 desa dengan total alokasi dana desa Rp4,5 triliun. Berkaitan dengan dana desa yang dikaitkan dengan misi Membangun Desa Menata Kota, Edy Rahmayadi, mengaku yakin tujuan membangun desa akan terwujud. Selama dana tersebut dikelola dan diawasi dengan ketat. ‘’Yang saya resahkan jika dana desa digunakan untuk

bimbingan teknis (Bimtek). Karena bisa digunakan untuk halhal yang lebih produktif,’’ katanya. Desa berkembang Sementara itu, Anggota V BPK RI Bahrullah Akbar, menjelaskan tentang tujuan dari diberikannya dana desa berkaitan dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN). Antara lain agar terwujudnya desa tertinggal menjadi desa berkembang sebanyak 10.000 desa. Kemudian, kata Bahrullah Akbar, menjadikan desa berkembang menjadi desa mandiri sebanyak 500 desa, serta revitalisasi kawasan desa sebanyak 60 kawasan pedesaan. Sumut sendiri memiliki 9 desa mandiri, 228 desa maju dan 2.726 desa berkembang. Namun demikian, menurut Akbar, terdapat beberapa kelemahan pengelolaan dana desa.

Antara lain, regulasi dan kebijakan kepala daerah sebagai pedoman operasional di desa pada umumnya belum lengkap. Kemudian, keterbatasan SDM dan penempatan personel belum memperhatikan aspek latar belakang pendidikan, pengawasan belum mampu meminimalkan penyimpangan/kesalahan pengelolaan keuangan desa. Juga penatausahaan keuangan desa belum tertib, pertangungjawaban keuangan desa tidak diinformasikan secara tertulis dan terbuka kepada masyarakat. Karena itulah, kata Akbar, dilakukan sosialisasi mengenai pengawasan pengelolaan dana desa. ”Harapan Pak Gubernur saya pikir nanti bisa menjadi harapan kita semua. Setelah selesai sosialisasi ini, kita bersama-sama bisa menghasilkan kerja yang luar biasa bagi desa kita,” kata Akbar. (m07)

Kunjungi DPRD, Anggota DPD Gali Permasalahan Prolegda MEDAN (Waspada): Anggota DPD RI asal Sumatera Utara Muhammad Nuh mengunjungi DPRD Medan, Rabu (18/11) siang, dalam rangka tugas Badan Urusan Legislasi Daerah (BULD). Kunjungan Muhammad Nuh diterima langsung Anggota Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) yang juga Sekretaris Fraksi PKS DPRD Medan Syaiful Ramadhan. Dalam pertemuan tersebut, Muhammad Nuh menjelaskan, pada dasarnya fungsi DPD RI sama dengan DPR RI. Hanya saja, DPD tidak ikut dalam memutuskan undang-undang. “Fungsi DPD RI sama dengan DPR RI, hanya saja DPD RI tidak ikut memutuskan. Pada fungsi legislasi, DPD RI ikut mengusulkan undang-undang di prolegnas, ikut membahas RUU Otonomi, Pendidikan dan potensi daerah,” sebutnya. Terkait permasalahan ini, kata dia, pihaknya juga berupaya menggali permasalahan program legislasi di daerah. “Kita juga berupaya menggali masukan dan perkembangan Prolegda di Medan, kemudian terkait

Waspada/Ist

Anggota DPD RI asal Sumatera Utara Muhammad Nuh, saat mengunjungi DPRD Medan. juga dengan pelaksanaan legislasidimasapandemiini,”ujarnya. Tidak hanya itu, mantan anggota DPRD Sumut ini menuturkan, kunjungannya ke DPRD Medan, juga dalam rangka mengetahui sejauh mana pelaksanaan legislasi di masa pandemi serta permasalahan yang dihadapi. “Kita juga dalam rangka mengetahui sejauh mana permasalahan legislasi di masa pandemi,” tuturnya. Pada proses tertentu, tugas DPD mengawasi dan mengevaluasi Peraturan Daerah. “Pada proses ini, BULD membuat forum untuk menampung kelu-

han dalam proses Perda,” kata anggota DPD yang duduk di Komite Perimbangan Keuangan Daerah tersebut. Pada kesempatan itu, Syaiful berterima kasih atas kunjungan anggota DPD RI Muhammad Nuh ke DPRD Medan. “Kita sangat berterimakasih dengan kedatangan Muhammad Nuh, ke depan diharapkan komunikasi bisa lebih maksimal lagi dalam rangka melakukan maksimalisasi program perdana di Kota Medan,” ujarnya. Terkait prolegda di DPRD Medan, Syaiful mengaku, pada 2020 ini tercatat ada 20 prolegda

yang diajukan dan disepakati. “Untuk 2020 di DPRD Medan ada 20 Prolegda yang disepakati. Dari 20 Prolegda, 13 Ranperda berasal dari eksekutif (Pemko Medan) dan 7 Ranperda merupakan usulan atau inisiatif anggota DPRD Medan,” sebutnya. Dijelaskan Syaiful, ada beberapa Ranperda yang tengah dibahas ditingkat Panitia Khusus, di antaranya RTRW, Administrasi Kependudukan, Perusahaan Umum Daerah. “Beberapa masih dalam tahap pembahasan dan ada juga yang sudah tahap akhir tinggal menunggu pengesahan,” katanya. (h01)

Pelindo 1 Gandeng Dua Perusahaan Logistik BELAWAN (Waspada): PT. Pelabuhan Indonesia I (Persero) atau Pelindo 1, mengembangkan salah satu segmen bisnis usaha lainnya melalui sinergi dengan dua perusahaan logistik, yakni PT. Bintang Dagang Internasional (Haistar) dan PT. Inti Digital Logistik (LODI) dalam mendukung bisnis e-commerce atau e-dagang yang berkembang pesat dalam beberapa tahun terakhir di Indonesia. Dengan penjajakan kerja sama ini, Pelindo 1 berharap tercatat sebagai BUMN penge-

lola pelabuhan pertama di Indonesia yang fokus mendukung pengembangan –ecommerce. Penandatanganan Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding) untuk kerja sama Pengelolaan Fulfillment Service dilakukan oleh Direktur Transformasi dan Pengembangan Bisnis Pelindo 1 Prasetyo dan Chief Executive Officer Haistar Donny MayaWardhana yang disaksikan Direktur Utama Pelindo 1 Dani Rusli Utama dan dilanjutkan penandatanganan kerjasama dengan LODI oleh Di-

rektur Utama LODI Zico Prinusa Gosal, di Jakarta, kemarin. Penjajakan kerjasama tersebut meliputi penyediaan gudang, manajemen pergudangan, dan pengiriman barang yang berhubungan dengan bisnis e-commerce di pelabuhanpelabuhan milik Pelindo 1, maupun pelabuhan di seluruh wilayah di Indonesia. Mendukung hal tersebut, Pelindo 1 juga akan fokus ke bisnis e-logistic melalui kerjasama dengan pelaku bisnis logistik internasional. “Saat ini salah satu fokus

Waspada/Ist

Direktur Transformasi dan Pengembangan Bisnis Pelindo 1 Prasetyo (kanan) dan Chief Executive Officer Haistar Donny Maya Wardhana, menandatangani MoU Pengelolaan Fulfillment Service.

Pelindo 1 adalah terjun ke bisnis e-logistic melalui kerjasama dengan menggandeng para pelaku bisnis logistik nasional maupun internasional. Kerjasama ini merupakan sinergi yang sangat baik dengan mengoptimalkan seluruh potensi logistik dengan pemanfaatan IoT (Internet of Things), selaras dengan semangat Pelindo 1 untuk mengembangkan Kuala Tanjung sebagai Indonesia’s Logistics and Supply Chain Hub,” tutur DirekturTransformasi dan Pengembangan Bisnis Pelindo 1 Prasetyo dalam siaran persnya yang diterima di Belawan, Kamis (19/11). Haistar merupakan perusahaan e-logistic yang berdiri sejak April 2018. Haistar memiliki fleksibilitas yang memungkinkan pemilik bisnis untuk berkolaborasi dengan partner Haistar di kota manapun di Indonesia dan Asia Tenggara. Sedangkan LODI Indonesia, merupakan perusahaan logistik berbasis teknologi yang berdiri sejak tahun 2018 dan sangat berpengalaman di bidang industri logistik dan sistem informasi digital. (m27)

Sedangkan rutenya relatif sama. Apalagi, kata Gomery, keberadaan halte khusus Bus BTS di Kota Medan juga belum jelas. Akibatnya, Bus BTS berpotensi untuk berhenti dimana saja guna menaikkan ataupun menurunkan penumpangnya layaknya Angkot. Padahal sesuai ketentuan, Bus BTS hanya boleh berhenti di halte-halte yang sudah ditentukan.(h01)

Waspada/Yuni Naibaho

Ketua DPC Partai Hanura Medan Hendra DS, membagikan paket sembako ke masyarakat, di kantor DPC Partai Hanura Jl. Teladan Medan, Jumat (20/11).

Hanura Bagikan 500 Paket Sembako MEDAN (Waspada): DPC Partai Hanura Kota Medan, membagikan 500 paket sembako kepada masyarakat, di Kantor DPC Partai Hanura Jl. Teladan No 4 Medan, Jumat (20/11). Hadir dalam kegiatan sosial tersebut, Pengurus DPD Partai Hanura Sumut Rusdi Lubis, Anggota DPRD Sumut Fraksi Hanura Hj. Riri Stephani Siregar SH, Ketua DPC Partai Hanura Medan Hendra DS, Sekretaris DPC Partai Hanura Medan Jansen Simbolon, dan Robinson

Ginting. Ketua DPC Hanura Medan Hendra DS mengatakan, pembagian sembako ini merupakan kegiatan sosial yang rutin dilakukan untuk membantu masyarakat khususnya disaat pandemi covid 19. “Berikutnya PAC Partai Hanura juga ikut membagikan paket sembako. Pemberian bansos ini bukan pertama kali kita lakukan, dan akan terus dilakukan,” ujar Hendra. Anggota DPRD Kota Medan ini menuturkan, pihaknya

terus menjalankan slogan Partai Hanura yakni From Zero to Hero atau bisa bangkit dari awal untuk menjadi hero yakni berpihak kepentingan masyarakat. “Dalam kegiatan ini kita juga meminta doa kepada masyarakat agar CalonWali Kota Medan yang kita usung Bobby-Aulia akan menang nantinya. Dengan harapan membawa perubahan Kota Medan yang lebih baik dan masyarakat lebih sejahtera,” tutur Hendra. Pengurus DPD Partai Ha-

nura Sumut Rusdi Lubis mengatakan, Partai Hanura hadir ditengah masyarakat dan peduli kepada masyarakat. “Banyak orang sukses tapi tidak peduli kepada masyarakat. Hanura Medan dibawah kepemimpinan Hendra DS semakin peduli kepada masyarakat,” katanya. Rusdi meminta masyarakat dalam menyambut Pilkada Medan 9 Desember 2020 mendatang, untuk berpartisipasi dengan ikut memilih ke Tempat Pemungutan Suara (TPS). (h01)

Tinjau Ulang Obyek Wisata Landak River MEDAN (Waspada): Ketua Komisi A DPRD Sumut Hendro Susanto, meminta pihak terkait meninjau ulang kawasan obyek wisata Landak River, di Desa Timbang Lawan, Kec. Bahorok, Langkat, yang diterjang banjir bandang, Rabu (18/11) dini hari. Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) kepada wartawan, di Medan, Kamis (19/11), merespon musibah banjir bandang di Bahorok, yang mengakibatkan kerusakan dan kerugian materil. Menurut Hendro, alasan peninjauan terhadap status obyek wisata tersebut perlu dilakukan, karena musibah ini tampaknya tidak biasa terjadi, dan kedua terbesar sejak tahun

1970 dan 2003. “Saya sudah tiga kali ke Landak River bersama masyarakat dan juga sudah mengusulkan untuk dilakukan peninjauan dan kajian ulang terhadap Bahorok itu fungsinya,” kata anggota dewan dari Dapil XII, yang mencakup Binjai-Langkat ini. Dijelaskannya, objek wisata alam yang memiliki aliran sungai masih sangat jernih dengan warna hijau tosca, terutama ketika musim kemarau tiba merupakan bagian dari Taman Nasional Gunung Leuser (TNGL) di Langkat. Kata Hendro, perlu dicek apakah pengalihan fungsi hutan Bahorok tersebut, menjadi sebab banjir secara berkala atau

memang ada faktor lain. “Misalnya masalah hutan, tebang pohon, bahkan sebelumnya harus dicek juga,” sebutnya. Dia tidak memungkiri, tingginya curah hujan yang terjadi saat ini juga ikut mendorong terjadinya peristiwa banjir di sana. Berdasarkan informasi yang dihimpun, saat banjir bandang terjadi, tidak hanya terlihat ada lumpur kuning, melainkan juga ada kayu-kayu besar yang menghantam kawasan itu. Reaksi Cepat Selain menyampaikan turut berduka cita atas musibah Bahorok, Hendro juga meminta Pemprovsu melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah

(BPBD), segera melakukan upaya-upaya reaksi cepat memberikan bantuan terhadap korban terdampak banjir bandang. “Makannya, minumnya, sarana air bersihnya, pakaian dan segala macamnya. Kalau rumah mereka rusak atau rumah mereka kebanjiran, tentu mereka butuh penanganan yang cepat. Kita berharap BPBD segera turun ke sana,” tuturnya. Pihaknya juga mengimbau dan meminta Bupati Langkat, Dinas Kesehatan turun ke lokasi bencana dan segera memberikan bantuan yang dibutuhkan. ”Jangan sampai masyarakat kita di Sungai Landak terlantar akibat musibah ini,” kata Hendro. (cpb)

Pjs Wali Kota Izinkan Bioskop Buka Asal Patuhi Protokol Kesehatan MEDAN (Waspada): Pemusaha, termasuk bioskop di ko Medan menggelar rapat tengah pandemi Covid-19. bersama para pelaku usaha Yang penting, para pelaku usabioskop, di Balai Kota Medan, ha tetap menjalankan protokol kesehatan sesuai yang Jumat (20/11). Rapat berdiatur dalam Perwal No.27/ tujuan membahas perizinan 2020 tentang AKB. dibukanya kembali bioskop “Para pelaku usaha harus di Kota Medan. Sebab, sejak menjadikan Perwal No.27/ pandemi Covid-19, seluruh 2020 sebagai pedoman dalam bioskop berhenti beroperasi menjalankan usaha. Sebab, guna mencegah penularan perwal tersebut telah mengavirus corona. tur tata cara bagaimana berRapat yang dihadiri orgausaha di tengah pandemi Conisasi perangkat daerah (OPD) vid-19. Kita harapkan pelaku terkait, di antaranya Dinas usaha disiplin menjalankan Kesehatan Kota Medan, Dinas Waspada/ME Ginting perwal tersebut,” sebut Agus. Komunikasi dan Informatika Sementara itu, juru bicara (Kominfo), Satpol PP serta Pjs Wali Kota Medan Arief Sudarto Trinugroho diwakili Asmum Badan Penanggulangan Ben- Renward Parapat, membuka rapat terkait pembukaan bioskop. Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Marcana Daerah (BPBD) dibuka Penjabat sementara (Pjs) Wali Kota Arief Sudarto Trinugroho dohar Tambunan mengatakan, pembukaan kembali bioskop diwakili Asisten Umum (Asmum) Setdako Medan Renward dapat dilakukan dengan catatan, pengusaha bioskop wajib mematuhi protokol kesehatan. Dalam rapat tersebut, Mardohar Parapat di dampingi Kadis Pariwisata Agus Suriyono. Mengawali rapat, Asmum memaparkan dampak Covid- menyampaikan ada 11 kewajiban yang harus dilaksanakan 19 sangat dirasakan dari berbagai sektor, termasuk sektor pengusaha bioskop. Selain pembelian tiket dan mengisi data secara online, sebut ekonomi. Guna membangkitkan kembali sektor ekonomi, dunia usaha, termasuk bioskop harus kembali beroperasi dengan Mardohar, pengusaha bioskop juga harus menerapkan phisycal disiplin melaksanakan protokol kesehatan seperti tertuang dalam distancing. Kemudian, melakukan pengecekan suhu tubuh Perwal No. 27/2020 tentang Pedoman Adaptasi Kebiasaan Baru sebelum masuk ke dalam bioskop, menggunakan masker 3 lapis sesuai standart world health organization (WHO), serta (AKB). Terkait itu, Asmum sangat mendukung beroperasinya memiliki batas umur bagi penonton. “Di masa pandemi ini, penonton yang berusia 12 tahun kembali bioskop di Kota Medan. “Sebenarnya ada dampak baik dan buruk, jika bioskop kembali dibuka meski pun pandemi ke bawah dan 60 tahun ke atas tidak diizinkan memasuki bioskop, Covid-19 masih belum selesai. Kita harus pandai menyeim- sebab mereka rentan tertular Covid-19. Di samping itu juga, bangkan antara kesehatan dan ekonomi, sehingga perekonomian pekerja bioskop harus menyediakan hand sanitizer. Lalu, setiap masyarakat kembali membaik dan kasus Covid-19 menurun,” pegawai harus menggunakan sarung tangan, serta pintu masuk dan keluar bioskop harus berbeda untuk mencegah terjadinya ujarnya. Oleh karenanya, kata Asmum, jika surat perizinan dibukanya kerumunan,” tutur Mardohar. Seluruh pengusaha bioskop yang hadir dalam rapat tersebut, kembali bioskop sudah dikeluarkan, pengusaha bioskop diminta kerjasamanya, agar mematuhi protokol kesehatan. Dengan menyetujui semua usulan yang disampaikan Pemko Medan. demikian, masyarakat yang datang menonton merasa lebih Malah salah seorang pengusaha bioskop, Supriadi mengaku, safety dan nyaman. “Kita tidak mau bioskop menjadi klaster mereka telah menyiapkan 71 aturan yang harus dipenuhi pemiliki baru penyebaran Covid-19,” tuturnya. bioskop mau pun penonton. Langkah itu dilakukan agar bioskop Sebelumnya, Kadis Pariwisata Kota Medan Agus Suriyono tidak menjadi klaster baru di masa new normal. menjelaskan, tidak adanya halangan untuk membuka setiap (m26)

Waspada/ME Ginting

Para peserta rapat dari kalangan pengusaha bioskop sedang mendengarkan arahan dari Asisten Umum Renward Parapat.


B2 Medan Metropolitan DPRD Usulkan Penyertaan Modal Bank Sumut Rp300 M MEDAN (Waspada): Ketua Komisi C DPRD Sumut H Ajie Karim mengusulkan penyertaan modal untuk PT. Bank Sumut sebesar Rp200 miliar hingga Rp300 miliar, guna lebih mengoptimalkan kinerja Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Pemprovsu itu. “Kita usulkan kenaikan penyertaan modal didasarkan pada kontribusi Bank Sumut yang sudah cukup baik dan sehat, sehingga dapat mewujudkan pertumbuhan aktiva yang tinggi,” kata H Ajie Karim (foto) kepada wartawan di ruang dewan, Jumat (20/11). Politisi Gerindra itu merespon, anggaran pada P-APBD Sumut 2020 yang pada item pengeluaran pembiayaan tertera penyertaan modal kepada PT. Bank Sumut sebesar Rp100

miliar. Bank Sumut menjadi satunya BUMD di Sumut, yang mendapat suntikan modal dari Pemprovsu. “Berdasarkan catatan, Bank Sumut sudah menyumbang Pendapatan Asli Daerah (PAD) Rp400 miliar lebih tahun 2019, sehingga perlu diapresiasi bahkan didorong dengan tambahan penyertaan modal agar struktur modal lebih optimal,” ujar Aji. Menurut dia, penyertaan modal suatu keharusan untuk

menjaga kestabilan perekonomian daerah menuju saham terbuka. “Dengan kenaikan penyertaan modal, struktur permodalan dapat diperbaiki, kapasitas usaha BUMN dapat ditingkatkan dan tentu saja diharapkan saham pemprovsu bisa lebih tinggi dari kabupaten/

kota lain,” sebutnya. Saat ini, kata dia, Kabupaten Tapanuli Selatan ingin mengejar saham lebih besar dari Pemprovsu, agar nantinya investasi yang diberikan mendapat hak kepemilikan yang lebih besar, termasuk pendirian Perseroan Terbatas dan/atau pengambilalihan Perseroan Terbatas. Saham Pengendali Dalam kaitan ini, Komisi C DPRD Sumut yang membidangi masalah perbankan, berharap Pemprovsu tetap menjadi pemegang saham pengendali, dengan suntikan modal yang lebih besar pula. “Dengan penyertaan modal sebagai bentuk investasi yang kita usulkan hingga mencapai Rp300 miliar, tentu saja nantinya

pembagian deviden jadi lebih besar dan porsi saham naik menjadi 51 persen dari saat ini hanya 47%,” tuturnya. Menyinggung fokus peruntukan penyertaan modal, Aji berpendapat, dengan struktur modal yang optimal, Bank Sumut dapat mengembangkan unit usaha melalui ekspansi kredit, yang saat ini terganggu akibat pandemi Covid-19. Selain Bank Sumut, Komisi C DPRD Sumut juga tetap mendorong dan memberikan support kepada BUMD lainnya, agar tetap eksis berkerja dan mengembangkan segala jenis usaha yang dijalankan sesuai amanat Gubsu Edy Rahmayadi, sehingga bisa memberikan kontribusi PAD. (cpb)

Sidang Penipuan Rp470 Juta

Korban Ngaku Dibohongi Terdakwa MEDAN (Waspada): Saksi korban Halomoan H, dihadirkan jaksa Vina Monika memberikan keterangan dalam kasus penipuan dan penggelapan Rp470 juta dengan terdakwa Rusdi Taslim. Dalam kesaksiannya, saksi korban merasa telah dibohongi oleh terdakwa Rusdi Taslim, terkait proyek pengerjaan revitalisasi Balerong Pasar Horas Pematangsiantar. Korban mengaku sudah berulang kali menanyakan soal cek kepada ter-

dakwa, tetapi terdakwa menyebutkan nanti akan dicairkan. “Saya ditokohi anak-anak pak hakim,” kata Halomoan H menjawab pertanyaan hakim ketua Syafril Batubara, pada sidang yang berlangsung, di PN Medan, Rabu kemarin. Menurut dia, sampai sekarang apa pun tidak ada yang didapat. Dia juga sudah 10 kali ingin mencairkan cek yang diberikan terdakwa ke Bank BCA, tetapi ditolak. Dia mengaku, terlanjur percaya dengan terdakwa Rusdi

Taslim karena 2016 lalu diberikan bantuan modal ketika mengerjakan proyek Revitalisasi Pasar Brayan Kota Medan. Proyek tersebut menurut terdakwa ketika itu, dari Dirut PD Pasar Kota Medan Beni Sihotang dan beberapa bulan kemudian korban memang mendapat untung. “Saya terlanjur percaya Pak hakim. Nggak terpikir tentang agunan. Dia (terdakwa) yang minta dititipkan uang pertama Rp325 juta. Kedua nambah lagi Rp145 juta,” ujarnya.

Saksi mengaku terbuai dengan bujuk rayu terdakwa. Karena saat berkunjung ke rumahnya di Jl. Semeru, Kel. Pusat Pasar, Kec. Medan Kota, disebutkan dengan modal Rp8,2 miliar hasil pekerjaan revitalisasi Pasar Horas akan meraup keuntungan Rp25 miliar. Ketika dikonfrontir hakim ketua, terdakwa Rusdi Taslim membantah keterangan saksi korban. Terdakwa dan saksi korban dalam pekerjaan Proyek Revitalisasi Balerong Pasar

Horas Kota Pematangsiantar adalah bentuk kerjasama. “Artinya saudara saksi tetap pada keterangannya tadi. Bahwa terdakwalah yang meminta saudara saksi agar dititipkan uang tersebut,” tutur Syafril. Sementara itu, di luar sidang Halomoan H kepada wartawan menjelaskan, belakangan dirinya mengetahui proyek pekerjaan Revitalisasi Balerong Pasar Horas maupun cek yang diberikan terdakwa ternyata bodong. (m32)

Pam Swakarsa Dibutuhkan Jaga Kondusifitas Sumut MEDAN (Waspada): Pengamanan (Pam) Swakarsa dibutuhkan dalam menjaga situasi kondusifitas di wilayah Sumatera Utara, khususnya di lingkungan kerja. Karena itu, Polda Sumut mengharapkan kerja

sama yang baik dengan mitra pengguna Satuan Pengamanan dalam menjamin kestabilan Kamtibmas. Kapolda Sumut Irjen Pol. Martuani Sormin, mengatakan itu saat membuka sosialisasi Pe-

raturan Kepolisian (Perpol) No. 4 Tahun 2020 tentang Pengamanan Swakarsa di Convention Hall Hotel Garuda Plaza Jl. Sisingamangaraja, Rabu (18/11). Hadir saat itu, Deputi Direktur BPJS Ketenagakerjaan Sumbagut Panji Wibisana, Kasi Pengupahan dan Jaminan Sosial BPJS Ketenagakerjaan Ririn Bidadari, Ketua BPD ABUJAPI Sumut Syahrul Daulay, Ketua DPW APSI Sumut Ibrahim Tarigan serta para pimpinan BPJS dan pengguna jasa Satpam. Kegiatan ini, sebut Kapolda, bertujuan memberikan dukungan kepada pengamanan swakarsa, dalam menciptakan

rasa aman kepada masyarakat dan memelihara Kamtibmas yang kondusif di Sumatera Utara. Kapolda mengatakan, terkait beberapa peristiwa kejahatan kekerasan, baik di antaranya begal dan geng motor dapat dikendalikan dan para pelaku telah diberikan tindakan tegas, keras dan terukur. Hal ini tentunya tidak terlepas dari dukungan masyarakat Sumut “Dalam kurun 11 bulan saya menjabat Kapolda Sumut, kami bersama jajaran telah mengungkap lebih kurang 500 Kg narkotika jenis sabu-sabu dan melakukan tindakan tegas, tepat dan terukur kepada para pelaku

penyebaran narkotika” sebutnya. Dijelaskannya, jumlah personel Poldasu saat ini 21.000 personel, tidak sebanding dengan jumlah masyarakat Sumut 15 juta jiwa. Oleh karena itu, Poldasu membutuhkan bantuan dari segenap komponen masyarakat dalam menjaga keamanan di lingkungannya masing-masing. “Saya mengharapkan kepada mitra pengguna satuan pengamanan, bahwa kita harus menjadi keluarga yang harmonis, dan kita harus bisa bergandengan tangan dalam menjamin kestabilan Kamtibmas,” tutur Kapolda. (m10)

Kurir Sabu 3 Kg Dituntut 16 Tahun Penjara Waspada/Ist

Kapolda Sumut Irjen Pol. Martuani Sormin hadir dalam sosialisasi Perpol No. 4/2020 tentang Pengamanan Swakarsa, di Garuda Plaza Hotel Medan, Rabu (18/11).

Pembongkar Coffee Shop Diringkus MEDAN (Waspada): Seorang pemuda berinisial DL alias David, 27, warga Teluk Dalam, Kab. Nias Selatan, diciduk Tim Khusus Anti Bandit (Tekab) Polsek Medan Baru, karena membongkar Coffee Shop milik Kamaruddin, 29, di Jl. Gatot Subroto (Gatsu), Kec. Medan Petisah, Rabu (18/11). Kanit Reskrim Polsek Medan Baru Iptu Irwansyah Sitorus, Kamis (19/11) mengatakan, kasus pencurian tersebut terungkap, berawal dari kecurigaan pemilik kafe Kamarudin yang kehilangan barang-barang di tempat usaha yang sudah ditutupnya sejak 2 bulan lalu itu. “Setelah itu korban bersama rekannya mengecek CCTV. Kemudian mengintai di toko tersebut selama 5 hari,” ujar Irwansyah. Selanjutnya, pada Jumat (13/11) lalu, korban bersama rekannya melihat CCTV yang terhubung ke ponselnya, dan terlihat ada seseorang memasuki tokonya. Kemudian, korban langsung menuju Polsek Medan Baru. “Setelah mendapatkan laporan itu, saya dan tim langsung ke lokasi,” kata Irwansyah sembari menambahkan, sesampainya dilokasi, pihaknya mendapati pelaku telah mengambil barang-barang korbang berupa 1 unit kipas angin duduk, satu mesin kasir, dan satu gulung kabel listrik. Saat diinterogasi, pelaku mengaku mencuri barang ter-sebut dan hasilnya untuk beli baju dan biaya hidup sehari-hari. “Hasil interogasi, pelaku mengaku mengambil barang-barang dari coffe shop milik korban dan hasil mencuri itu digunakan untuk membeli baju dan biaya makan sehari-hari,” tutur Kanit. (h03)

MEDAN (Waspada): Jaksa penuntutumum(JPU)Anita,menuntut terdakwa Iskandar selama 16tahunpenjaradendaRp1miliar subsider 6 bulan penjara. Warga Perkebunan Hessa Dusun I Sidomulyo, Kab. Asahan ini, dinilai terbukti sebagai kurir sabu seberat 3 Kg. Dalam nota tuntutannya, terdakwa dinyatakan terbukti melanggar Pasal 114 ayat (2) jo Pasal 132 ayat (1) UU RI No 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika. “Meminta kepada majelis hakim yang menyidangkan, agar menjatuhkan hukuman 16 tahun penjara denda Rp1 miliar subsider 6 bulan penjara,” ujar JPU di hadapan hakim ketua ImmanuelTarigan dalam sidang virtual di Ruang Kartika, Kamis (19/11). “Kau dengar tuntutanmu tadi Iskandar, kau dituntut 16 tahun penjara. Apa pembelaanmu kawan? Kalau kau tetap tak mengakui sabu 3 kg itu bukan milikmu, harusnya kau tidak meminta keringanan,” tutur Immanuel seraya mengetuk palu me-

nunda sidang hingga pekan depan. Kasus ini sebagaimana dalam dakwaan dijelaskan, Februari 2020 sekira pukul 11:00 WIB, terdakwa melakukan permufakatan jahat dengan saksi Abdul Haris untuk menjadi perantara dalam jual beli sabu. Terdakwa dan saksi Abdul Haris, menerima 10 bungkus sabu dari Anto Gobel (DPO) untuk di antarkan ke Kisaran. Keduanya dijanjikan Anto Gobel akan diberikan upah Rp10 juta, apabila selesai mengantar sabu tersebut. Anto pun memberikan ongkos Rp300 ribu kepada Abdul Haris dan iyanya memberikan Rp100 ribu kepada terdakwa dan berjanji akan diberi Rp5 juta. Selanjutnya, Abdul Haris dan terdakwa berangkat untuk mengantarkan sabu tersebut dengan mengendarai sepeda motor menuju Simpang Kawat. Lalu Abdul Haris menghubungi calon pembeli dan sepakat bertemu di jalan lintas Kisaran Tanjungbalai.

Tidak lama kemudian, calon pembeli tersebut menghampiri Abdul Haris dan terdakwa, lalu menyerahkan 7 bungkus sabu tersebut. Setelah itu, Abdul Haris dan terdakwa berjalan menuju Kisaran, diperjalanan Abdul Haris menghubungi pembeli selanjutnya dan berjanji akan bertemu didepan Hotel Cahaya Jl. Imam Bonjol, Kel. Kisaran Timur, Kab. Asahan. Sesampainya di depan Hotel Cahaya, Abdul Haris menghampiri seseorang, akan tetapi tiba-tiba sepeda motor yang dikendarai Abdul Haris dan terdakwa di pepet oleh sebuah mobil yang kendarai dua petugas dari Polda Sumut. Kemudian, petugas polisi melakukan penangkapan terhadap Abdul Haris dan terdakwa, setelah diperiksa didapati dibawah stang sepedamotor satu plastik asoy yang didalamnya terdapat 3 bungkus plastik yang bertuliskan merk Qing Shan dengan berat 3 Kg sabu. (m32)

Pungli Proyek RSUD Labuhanbatu

Terdakwa Narkoba Serahkan Ganja 327 Kg Ke Oknum Polisi

Kadis Perkim Dan Staf Dituntut 18 Bulan Penjara

MEDAN (Waspada): Terdakwa kasus dugaan kepemilikan ganja Edi Anto Ritonga alias Gaya mengaku, ternyata sebelum ditangkap polisi, dirinya telah menyerahkan barang bukti ganja seberat 327.000 gram (327 kg) kepada oknum polisi yang bertugas di Polres Padangsidimpuan. Hal itu terungkap dalam sidang lanjutan dengan 9 terdakwa kasus narkotika, di Ruang Cakra III Pengadilan Negeri (PN) Medan, Rabu (18/11) sore. Selain Gaya, ke delapan terdakwa lain yakni Bripka Witno Suwito, Aiptu Maratua Pandapotan, Bripka Andi Pranata alias Andy, Brigadir Dedi Azwar Harahap, Brigadir Amdani Damanik, Briptu Rory Mirryam Sihite, Brigadir Anthony Fresdey Lubis, dan Bripka Rudi Hartono. Dua saksi yang dihadirkan Jaksa Penuntut Umum (JPU) Abdul Hakim Sori Muda Harahap, yakni Arjuna Gaol Simbolon dan Bengsen Gultom menjelaskan, petugas Ditres Narkoba Polda Sumut bersama Polres Padangsidimpuan, menangkap Gaya terlebih dahulu pada Sabtu (7/3). “Setelah Gaya ditangkap, pihak Polres berkoordinasi dengan kami (Polda Sumut). Saat kami interogasi, Gaya bilang kalau barang bukti (ganja seberat 327 kg) diserahkan terlebih dulu ke oknum Polres pada Jumat (6/3),” ujar Arjuna di hadapan majelis hakim yang diketuai oleh Jarihat Simarmata. Mendapat informasi itu, petugas Polda Sumut melakukan pengembangan hingga menangkap ke delapan terdakwa oknum polisi di depan Kantor Ditres Narkoba Polda Sumut pada Senin (9/3). “Kami melakukan pengembangan dan menangkap oknum Polres di depan Kantor Ditres Narkoba Polda Sumut, atas perintah pimpinan (Kanit),” sebut Gultom. Namun, keterangan dua saksi itu dibantah oleh para terdakwa. Selanjutnya, majelis hakim menunda sidang hingga pekan depan dengan agenda pemeriksaan saksi lain. (m32)

MEDAN (Waspada): Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas (Kadis) Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Labuhanbatu Paisal Purba dan Zefri Hamsyah selaku PNS staf di Bagian Umum Dinas Perkim Labuhanbatu, dituntut 1 tahun 6 bulan penjara denda Rp50 juta subsider 3 bulan kurungan. Keduanya terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan tindak pidana korupsi, sebagaimana diatur dalam pasal 11 UU No 20 Tahun 2001, sebagaimana diubah dalam pasal 31 UU Tahun 1999 tentang pemberantasan korupsi Jo pasal 55 ayat 1 ke 1 KUHPidana. “Meminta kepada majelis hakim yang mengadili dan memeriksa perkara ini agar menjatuhkan hukuman 1 tahun 6 bulan penjara denda Rp50 juta subsider 3 bulan kurungan,” ujar jaksa Hasan Afif Muhammad di hadapan majelis hakim Tipikor PN Medan, diketuai Jarihat Simarmata, Kamis (19/11) sore. Dalam pertimbangan hukumnya, kata JPU, hal yang memberatkan kedua terdakwa,

perbuatannya tidak sejalan dengan program pemerintah dalam upaya pemberantasan tindak pidana korupsi. Sedang hal meringankan, terdakwa berlaku sopan selama persidangan dan belum pernah dihukum. Jaksa Penuntut Umum (JPU) Riamin Natalin Tambunan dan Hasan Afif Muhammad dalam dakwaan menyebutkan, kasus itu bermula pada bulan Maret 2020 lalu. “Saat itu saksi Ilham Nasution sebagai pelaksana pekerjaan di bawah PT. Telaga Pasir Kuta yang mengerjakan paket pekerjaan pembangunan gedung D RSUD Rantauprapat di Labuhanbatu Tahun Anggaran 2019,” katanya. Disebutkan, pekerjaan itu dengan nilai kontrak Rp28,27 miliar lebih. Berdasarkan Surat Kuasa tanggal 3 Juli 2019, Direktur PT.Telaga Pasir Kuta memberikan kuasa kepada saksi Ilham selaku StaffTeknis PT.Telaga Pasir Kuta untuk melaksanakan/mengerjakan dan menyelesaikan pekerjaan fisik dilapangan serta mengurus segala administrasi yang berhubungan atas peker-

jaan pembangunan tersebut. Saksi Ilham telah mengajukan setiap pencairan pembayaran terkait pekerjaan tersebut. Kemudian, terdakwa Paisal dengan alasan untuk memperlancar proses pengajuan termyn kelima untuk progress pekerjaan 100 persen dan dengan menggunakan kewenangan orang lain yaitumencatutnamaBupatiserta adik Bupati Labuhanbatu saksi Aidil Adlin meminta uang Rp2 miliar kepada saksi Ilham. Karena merasa tertekan dengan permintaan terdakwa Paisal, lalu saksi Ilham melapor ke Polda Sumut. Selanjutnya terdakwa Paisal dan Ilham berjanji ketemuan di salah satu cafe. Namun, terdakwa Paisal menyuruh anggotanya yakni terdakwa Zefri untuk menemui Ilham. Saat uang diserahkan, petugas kepolisian langsung meringkus terdakwa Zefri dan terdakwa Paisal datang menyerahkan diri. Barang bukti yang diamankan berupa amplop besar warna coklat berisi uang pecahan Rp50 ribu sejumlah Rp40 juta dan 1 lembar cek Bank Sumut. (m32)

WASPADA Sabtu 21 November 2020

Waspada/Ist

Anak ahli waris Rahmat (nomor 3 kiri depan) saat berada di lokasi tanah Lapangan Gajahmada, Jl. Krakatau Medan, Kamis (19/11).

Soal Lapangan Bola Gajahmada

Ahli Waris Minta Pemko Taati Putusan MA MEDAN (Waspada): Ahli waris tanah Lapangan Bola Gajahmada, meminta Pemko Medan, bersikap legowo serta mentaati putusan Mahkamah Agung (MA) dan jangan ada lagi upaya klaim tak berdasar atas tanah tersebut. Hal itu diungkapkan Rahmat alias Melly, salah satu anak dari ahli waris kepada wartawan, Kamis (19/11). Pernyataan itu dia sampaikan menyikapi surat somasi yang mereka terima dari Pemko Medan tertanggal 18 November 2020. “Surat somasi Pemko Medan datang tanggal 18 November, isinya memperingatkan kita supaya pagar ini harus dibongkar. Apa dasar mereka menyuruh membongkar? Kalau mau bongkar, setidaknya mereka punya dasar surat eskesusi dari pengadilan. Coba mereka tunjukkan kalau ada,” ujarnya. Menurutnya, sebidang tanah seluas 7.200 m2 di Jl. Krakatau Medan itu, sudah berkekuatan hukum tetap sesuai putusan PK MA NO 417PK/ PDT/1997. Sehingga tidak ada lagi hak Pemko Medan untuk mengklaim tanah itu. ”Kita sudah memperjuangkan tanah ini berdasarkan putusan PK, putusan yang hak. Besar harapan kita jangan lagi ada upaya pemko mengambil tindakan tanpa dasar,” tuturnya. Kata dia, sejak Kamis pagi sejumlah personel Satpol PP sempat mendatangi lokasi tanah. Namun, dia dan sejumlah masyarakat tetap berjaga agar jangan sampai ada tindakan kesewenangwenangan dari siapapun.

“Yang saya lihat (pemko) mereka tidak bosanbosannya mau mengklaim tanah yang berdasarkan putusan PK yang diakui oleh MA, tetapi mereka ini mencoba mengklaim tanpa dasar. Artinya tidak ada hak kepemilikan,” sebutnya. Dia meminta, upaya Pemko Medan yang masih ingin menguasai tanah Lapangan Gajahmada cukup yang terakhir kali. “Mungkin ini yang terakhir kali la ya. Artinya kalau ini dibiarkan ada indikasi terjadi anarkis. Karena kita berada pada putusan yang benar. Artinya pemko ini sudah menggunakan cara arogansi dan kasar, jadi kita takut nanti di situ menjadi anarkis,” katanya. Dia juga beraharap, agar ke depan Pemko Medan, bisa berbesar jiwa. Sebab tanah Lapangan Bola Gajahmada, memang milik ahli waris. “Memang hak ahli waris itu, jadi harus dikembalikanlah. Apalagi isi putusan inkrah itu menyebutkan, kembalikan tanah dalam keadaan kosong ke ahli waris,” ujarnya. Sementara Rio Kilikili selaku pendamping ahli waris mengatakan, siap bersama masyarakat untuk membela ahli waris dari upaya intimidasi dan tindakan kesewenang-wenangan. “Kami masyarakat pembela ahli waris, siap untuk menegakkan keadilan dan kejujuran. Jadi saya mohon Pemko Medan adil, tegakkan kejujuran agar masyarakat ini benar-benar jujur kepada pemimpinnya,” katanya. (m32)

Polisi Tangkap Ayah Pemerkosa Putri Kandungnya MEDAN (Waspada): Polrestapemerkosaan yang dilakukan bes Medan menangkap seorang pelaku bukan hanya sekali saja. ayah yang tega memperkosa putri Perbuatan bejat kedua itu terjadi kandungnya sendiri dalam pepada, Selasa (10/11) sekira pukul nyergapan di kediamannya. Ter12:00 WIB. Ketika itu Mawar sangka HZ, 42, warga Kec. Medan sedang tidur bersama adiknya Denai, dijebloskan ke dalam sel yang masih kecil di dalam kamar. tahanan. Korban yang tak tahan lagi Kapolsek Percut Seituan AKP dengan perbuatan ayahnya itu, Ricky Pripurna Atmaja kepada lantas melaporkan ke ibu kanwartawan, Kamis (19/11) mengadungnya. RG yang mendapat takan, terungkapnya aksi bejat laporan putrinya tersebut, keWaspada/Ist tersangka berawal adanya lapomudian membawanya ke Polsek ran ibu korban RG, 40, dan korban Tersangka pemerkosa Percut Seituan untuk membuat Mawar (bukan nama sebe- p u t r i k a n d u n g y a n g laporan. narnya) ke Polsek Percut Seituan. diamankan polisi. “Berdasarkan laporan terseKepada petugas Perlindungan but dan hasil visum, akhirnya kita Perempuan dan Anak (PPA), korban mengmenerbitkan surat penangkapan (SPKAP). Rabu ungkapkan perbuatan bejat pelaku pertama (18/11) malam, tersangka kita bekuk dari rukali dilakukan akhir Mei 2020 sekira pukul 09:30 mahnya tanpa adanya perlawanan. Selanjutnya WIB. tersangka digelandang ke Mako guna diperiksa “Ketika itu korban yang masih duduk di lebih lanjut,” tutur Kapolsek. bangku SMA kelas 1 itu mengaku sedang tidur Dijelaskan Ricky, tersangka dijerat dengan di dalam kamar. Tiba-tiba ayah kandungnya Pasal 81 UURI No 35 Ayat (3) Tahun 2014 itu masuk ke kamar dan memperkosa korban perubahan terhadap UURI No 23 Tahun 2002 dengan ancaman,” ujar Kapolsek. tentang Perlindungan Anak dengan ancaman Menurut AKP Ricky, korban mengaku penjara di atas 10 tahun. (m25)

Kurir Sabu Dituntut 12Tahun Penjara MEDAN (Waspada): Feri Juanda aliasWanda, kurir sabu seberat 500 gram dituntut 12 tahun penjara dan denda sebesar Rp1 miliar subsider 6 bulan penjara. “Meminta majelis hakim supaya menjatuhkan hukuman pidana penjara kepada terdakwa Feri Juanda alias Wanda selama 12 tahun dan denda Rp1 miliar subsider 6 bulan penjara,” kata Jaksa Penuntut Umum (JPU) Anita dalam sidang video call di Pengadilan Negeri (PN) Medan, Selasa (17/11) sore. JPU mengatakan, pria 39 tahun itu dinilai terbukti menjadi kurir narkotika jenis sabu seberat 500gram demi upah Rp35 juta. Sedangkan hal yang memberatkan, perbuatan terdakwa tidak mendukung program pemerintah untuk memberantas narkotika. Sedangkan hal meringankan, terdakwa bersikap sopan.

“Perbuatan terdakwa melanggar Pasal 114 ayat (2) UU Nomor 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika,” ucapnya Usai mendengarkan tuntutan, majelis hakim yang diketuai Syafril Batubara menunda sidang hingga pekan depan dengan agenda pembelaan (pledoi). Dalam dakwaan JPU Anita, pada Senin tanggal 9 Maret 2020, terdakwa Feri Juanda alias Wanda berangkat menuju Kuala Simpang tepatnya Desa Ulim Idi Aceh Timur untuk bertemu dengan Saiful (DPO). Saat bertemu Saiful, terdakwa diberikan satu bungkus plastik berisi sabu seberat 500 gram untuk dijual. Pada 12 Maret 2020, petugas Ditres Narkoba Polda Sumut melakukan penangkapan terhadap terdakwa di rumahnya. Saat dilakukan penggeledahan, petugas menemukan sabu seberat 500 gram. (m32)

Menuju Cahaya Karya Mahasiswa UISU Ikuti FFMI MEDAN (Waspada): 130 film karya mahasiswa dari 84 perguruan tinggi se Indonesia, berkompetisi di Festival Film Mahasiswa Indonesia (FFMI). Salah satunya film berjudul Menuju Cahaya karya mahasiswa UISU. “Ini adalah langkah awal yang luar biasa dalam mengeksplor kemampaun dan kreatifitas mahasiswa di bidang perfilman. Semoga karya mahasiswa UISU yang disutradarai Muhammad Ikhsan, diharapkan mampu bersaing dengan film karya mahasiswa-mahasiswa dari perguruan tinggi seluruh Indonesia,” ujar Wakil Rektor Bidang kemahasiswaan, Alumni dan Kewirausaha Ahmad Bakhori ST, MT, kepada wartawan, Jumat (20/11). Pusat Prestasi Nasional Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan mengadakan Festival Film Mahasiswa Indonesia (FFMI) dalam rangka mengembangkan kreativitas, minat dan bakat mahasiswa dalam bidang seni khususnya film. Festival film tahun 2020 ini, kata Bakhori, dimaksudkan mendorong terciptanya mahasiswa yang kreatif dan inovatif di dunia perfilman, serta membangun soft skill dengan baik di era Revolusi Industri 4.0 yang dilaksanakan secara daring. Dijelaskannya, mahasiswa UISU tergabung dalam komunitas Andal Entertainment dengan pembimbing Sri Wulan SS, MS (Dosen Fakultas Sastra) ikut berpartisipasi dalam kegiatan FFMI 2020 yang digelar di Institut Informatika dan Bisnis Darmajaya Lampung. Ahmad Bakhori mengatakan, karya dari mahasiswa Andalan Entertaiment Sastra UISU yang dibuat lebih mengeksplore kondisi sebagian masyarakat Indonesia saat pandemi Covid-19

ini, modal awal untuk persiapan lebih baik lagi di masa mendatang. Pihaknya berharap, momen ini menjadi titik awal tumbuh dan berkembangnya tim-tim kreatif mahasiswa UISU untuk membuat karya-karya futuristik yang konstruktif. Sementara itu, secara terpisah Muhmmad Ikhsan sebagai sutradara mengatakan, membuat film bukan semata-mata gengsi. Tetapi merupakan sebuah pengalaman untuk belajar tentang kehidupan, karena setiap langkah dalam membuat film merupakan pembelajaran dan penerapan nilai-nilai kemanusiaan. Sebab itu, pihaknya berusaha untuk menghasilkan karya seni yang merupakan hasil eksplorasi bersama Adinda Liasna Munthe sebagai penulis skenarionya dengan judul Menuju Cahaya. Film Menuju Cahaya yang shootingnya di daerah Kota Medan, dengan para pemain Eka Tri Purnama Sari, Dewan Septian, Tristi Ananda, Evi Oktabiani, Sheren Dwita Cahyani, Ade Rahmat Kurnia, M Faisal, Muhammad Fauzan dan Farhan. Film dengan kameraman M. Faisal dan editor Anugrah Syafrizar Sihaloho ini, menceritakan Jihan yang awalnya dari keluarga berada, ketika pandemi Covid-19 Ayah Jihan terkena PHK dan Jihan harus menjual masker untuk mencari tambahan untuk ekonominya. Seleksi tahap pertama festival Film Mahasiswa Indonesia (FFMI) tahun 2020 dengan tema Optimis Untuk Ibu Pertiwi berlangsung pada 16-21 November 2020 dan diumumkan pada 22 November 2020. Seleksi tahap kedua penjurian final pada 25-27 November 2020 dan pengumuman pemenang FFMI 2020 Award 30 November 2020. (m19)


WASPADA Sabtu 21 November 2020

Sumatera Utara

B3

Prokes Covid-19 Di KNIA Maksimal DELISERDANG (Waspada) : Kementerian Perhubungan memastikan penerapan protokol kesehatan (prokes) Covid-19 di PT Angkasa Pura II (Persero) harus maksimal dijalankan. Khusus di Kualanamu International Airport (KNIA) penerapan prokes sudah sesuai standard operating procedure (SOP). Kepala Pusat Pengelolaan Transportasi Berkelanjutan Kementerian Perhubungan Firdaus Komarno menyatakan hal itu dalam wawancara khusus dengan wartawan HarianWaspada Irianto, di KNIA, Kamis (19/11) malam. Disebutkan Firdaus, penerapan prokes dimaksud dalam rangka pencegahan Covid19. “Jadi, semua bandara yang dikelola PT AP II (Persero) wajib menerapkan itu,” katanya. Termasuk penerapan jaga jarak (social distancing), pengecekan dokumen kesehatan oleh pihak Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP), serta pengecekan suhu tubuh. “Tidak hanya bagi penumpang, akan tetapi juga mitra usaha, dan seluruh personel yang bertugas di bandar udara,” sebutnya. Firdaus Komarno yang melihat langsung penerapan prokes mulai saat masuk terminal hingga ruang tunggu (waiting room) keberangkatan KNIA itu juga memberikan apresiasi kepada PT AP II Kualanamu selaku pengelola

bandara. “Jadi, penerapan prokes di KNIA sudah benar, seperti tempat duduk penumpang di depan kounter check-in tiket dan ruang tunggu keberangkatan, diberi tanda silang untuk jaga jarak,” paparnya. Kepala Kantor Otoritas Bandara (Otband) Wilayah II Medan Agustono menyatakan penerapan prokes di KNIA terlaksana dengan baik berkat kerjasama semua pihak dan kesadaran masyarakat pengguna jasa penerbangan yang mulai meningkat. Executive General Manager (EGM) PT AP II (Persero) Kualanamu Djodi Prasetyo yang dikonfirmasi Waspada terpisah menyatakan Bandar Udara International Kualanamu saat ini sudah mulai bergairah dan menunjukkan peningkatan jumlah penumpang. Rata-rata per hari, mencapai 8 ribu sampai 10 ribu orang. “Kami berharap terus meningkat, dan yang paling penting PT Angkasa Pura II dan seluruh stakeholder dapat dengan konsisten menerapkan prokes melalui konsep biosafety dan biosecurity management,” katanya. Sehingga konektivitas udara tetap terjaga dan sektor penerbangan dapat berkontribusi optimal terhadap program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).Terkait prokes, diakui Djodi sangat ketat dilakukan di KNIA. Seperti, pengecekan suhu tubuh bagi pengguna jasa dijalankan di terminal keberangkatan dan kedatangan, lalu pengecekan surat hasil rapid test dan PCR test dilakukan dengan proses antrean yang sangat baik. Di seluruh area bandara juga rutin dilakukan disinfeksi dan disediakan berbagai fasilitas seperti hand sanitizer dan Waspada/Irianto/B wastafel. Satu hal lagi, setiap FIRDAUS Komarno menunjukkan prokes jaga jarak penumpang orang di terminal pengguna jasa (diberi tanda silang) di tempat duduk ruang tunggu juga wajib menggunakan keberangkatan yang benar di KNIA. masker. (a13/C)

Batu Meteor Laku Terjual Rp200 Juta TAPTENG (Waspada) : Batu Meteor seberat 2,2 kilogram yang jatuh menghantam atap rumah Josua Hutagalung, warga Dusun Sitahan Barat, Desa Satahi Nauli, Kecamatan Kolang, Kabupaten Tapteng, ternyata sudah laku terjual kepada seorang warga negara asing yang tinggal di Bali. Batu meteor yang jatuh menimpa rumahnya awal Agustus 2020 lalu disebut-sebut laku terjual hingga puluhan miliar rupiah. Namun, Josua memastikan itu tidak benar. Pria yang bekerja sebagai perajin peti mati ini mengatakan, batu meteor yang sempat menghebohkan warga sekitar tempat dia tinggal itu memang telah dibeli seorang WNA yang mengaku bernama Mr Jared. “Sudah laku terjual bang seharga Rp200 juta kepadaseorangbule,”kataJosuaHutagalungkepada saat dihubungi lewat seluler, Kamis (19/11). Josua pun membantah lantaran disebutsebut kaya mendadak setelah menjual batu meteor tersebut. Karena menurut dia, uang hasil penjualan batu meteor tersebut digunakannya untuk kegiatan amal dan renovasi dapur rumah peninggalan orangtuanya. “Ada berita katanya batu itu laku 26 miliar, itu tidak benar, batu itu laku hanya 200 juta,” ujarnya. Namun belakangan, Josua mengetahui jika batu meteor tersebut dijual kembali kepada seorang kolektor dari Amerika Serikat dengan harga 1,4 juta poundsterling (sekitar Rp26 miliar) seperti yang diberitakan oleh The Sun, salah satu media di Inggris. Menurut The Sun, setelah analisis, meteorit tersebut diklasifikasikan sebagai CM1/2 karbonan Chondrite, varietas yang sangat langka yang diyakini para ilmuwan mengandung asam amino unik dan elemen primordial lain yang diyakini menjadi benih kehidupan di awal tata surya. Diberitakan Waspada sebelumnya, sebongkah batu besar seberat 2,2 kg dikabarkan jatuh dan menimpa rumah seorang warga di Dusun Sitahan Barat, Kecamatan Kolang, Kabupaten Tapanuli Tengah, Sabtu (1/8). Batu itu disebut-sebut adalah meteorid yang jatuh dari langit/angkasa.

Josua menceritakan, saat itu dia dan istrinya mendengar dentuman keras di atap rumah mereka. Setelah dichek, ternyata ada sebongkah batu yang menghantam atap samping rumahnya. “Saya dan istri melihat tanah di samping rumah kami mengering. Airnya sepertinya terhisap oleh batu itu,” tutur Josua. Pasca peristiwa, dia sempat membiarkan batu meteor itu cukup lama berada di dalam tanah samping rumahnya, bahkan hingga pukul 21.00 Wib, batu itu masih terasa hangat. “Saatkamiangkatdantimbang,beratnyasekitar 2,2 kg. Lalu batunya kami simpan karena kami menilai langka dan jarang,””ungkapnya. (c03/C)

Ungkap 5 Kasus Pembunuhan, 60 Kasus Perjudian

Polres Karo Bekuk 79 Tersangka TANAH KARO ( Waspada): Selama priode Januari-20 November 2020, Polres Tanah Karo berhasil mengungkap 5 kasus pembunuhan dan 60 kasus perjudian dengan mengamankan 79 tersangka. Hal ini diungkapkan Kasat Reskrim Polres T. Karo AKP Adrian Risky Lubis, SIK saat menggelar konferensi pers di Mapolres Karo, Jumat (20/11). Kasat Reskrim menjelaskan, dari 5 kasus pembunuhan ini, 13 tersangka telah diamankan dan sebagian kasusnya telah dilimpahkan ke Jaksa Penuntut Umum, Kejari Karo. Sedangkan dari 60 kasus (laporan masyarakat) tentang perjudian, telah diamankan 66 tersangka dan sebagian besar kasus ini telah P21 (berkas dinyatakan lengkap).

Barang bukti yang telah diamankan dalam kasus perjudian berupa empat unit mesin ketangkasan (tembak ikan). Diperkirakan harga per unit sekitar Rp70 juta. “Tidak ada pabrik permainan tembak ikan di Karo, sehingga pihak kepolisian tidak dapat memastikan harga mesin itu setiap unit,” ujarnya. Ke-60 kasus perjudian yang diungkap Polres T. Karo yakni Togel/Tolam 48 kasus, dadu dua kasus, domino satu kasus, mesin ikan 8 kasus dan sabung ayam satu kasus.

Rinciannya, 5 kasus pembunuhan yang berhasil diungkap yakni di Desa Ajinembah Kec. Merek. Korban bernama Jufri Perangin-angin, 35, warga setempat. Identitas tersangka MS, 28, dan RS, 30, pekerjaan bertani, warga Ajinembah. Pasal yang dipersangkakan yakni 340 Subs 338 lebih Subs 170 KUHP dengan ancaman seumur hidup. Penemuan mayat di aliran sungai Gerguh-Lau Biang, 13 Juli 2020 di wilayah hukum Polsek Tigapanah. Korban bernama Rawat Sembiring, 40, warga Desa Naman, Kec. Naman Teran. Tersangka berinisial HS, 45, warga Desa Naman; PS, 45, warga Bunuraya; SG, 51, warga Bunuraya; NG, 26, warga Bunuraya dan HG, 38, warga

Bunuraya, Kec. Tigapanah. Pasal yang dipersangkakan yakni 340 Subs 338 lebih Subs 170 KUHP dengan ancaman seumur hidup. Peristiwa pembunuhan Jumat (18/9), di Jl. Jamin Ginting km 54-55, Desa Doulu, Kec. Berastagi dengan korban Jeffry Wijaya, 38, warga Pasar 1 Komplek Mas Sunggal Medan. Tersangka yakni SNS alias Atuk, 22, dan BH, 22, keduanya warga Jl. Sei Blutu, Medan serta AMS, 25, warga Pondok Surya, Medan. Pasal yang dikenakan yakni 340 Subs 338 lebih Subs 170 KUHP dengan ancaman seumur hidup. Pembunuhan yang terjadi di Desa Merdeka Kec. Merdeka dengan korban Julian Lase, 21, warga Dusun Barisan Toba, Desa Penanggalan, Kec. Pe-

nanggalan, Kota Subulussalam Prov. Aceh. Dalam kasus tersebut, tersangka FH, 25, warga setempat dijerat pasal 338 KUHP dengan ancaman 15 tahun penjara. Peristiwa pembunuhan pada 29 September 2020 di Desa Lau Riman, Kec. Tigapanah. Korban bernama Soniaman Laoli, 43, warga Desa Hiligodu Ulu, Kec. Gunung Sitoli, Kab. Gunung Sitoli. Dua tersangka yang telah diamankan berinisial MZ, 33, warga Manduamas Baru Dusun IV Batupati dan ASZ, 27, warga Sirakot-rakot Kec. Manduamas Kab. Tapteng. “Kedua tersangka diduga telah melanggar Pasal 351 ayat 3 Subs 338 KUHP dengan ancaman hukuman 20 tahun penjara,” demikian AKP Risky.(a06/I)

Pensiunan Dan TNI Gadungan Diamuk Massa

Waspada/Ist

JOSUA Hutagalung, pemilik batu meteor yang ditemukan di Tapteng foto bersama Mr Jared seorangWNA yang membeli batu meteor tersebut seharga Rp200 juta.

Pemkab DS Terima Aplikasi E-Arsip LUBUKPAKAM ( Waspada): Bupati Deliserdang H. Ashari Tambunan mengatakan, arsip merupakan salah satu sumber informasi manajemen yang penting. Sebab, arsip merupakan memori kolektif yang menjadi urusan pokok pada setiap organisasi pencipta arsip. Karena itu, pengelolaan arsip yang benar dan baik sesuai kaidah dan peraturan perundangundangan kearsipan mutlak diperlukan. Sehingga dapat memberi kemanfaatan dan dukungan nyata bagi pelaksanaan reformasi birokrasi khususnya di dalam kemanfaatan pertanggungjawaban kinerja, pelayanan publik serta penyediaan alat bukti bagi kepentingan lainnya. Bahkan, tidak bisa sembarang orang dapat melakukan pekerjaan tersebut. Karena di dalam pengelolaannya dibutuhkan suatu kompetensi dan keahlian khusus yang didukung oleh sistem kearsipan. Hal itu dikemukakan Bupati Deliserdang H. Ashari Tambunan pada penyerahan aplikasi Arsip Elektronik (E-Arsip) terintegrasi Srikandi (Sistim Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi) serta petunjuk penggunaan aplikasi dari Kepala Arsip Nasional RI (ANRI) DR Muhammad Taufik kepada Pemerintah Kabupaten Deliserdang, di Lubukpakam, Kamis (19/11). Penyerahan aplikasi E-Arsip Srikandi oleh Kepala ANRI kepada Bupati Deliserdang H Ashari Tambunan diharapkan semakin meningkatkan pengelolaan arsip di daerah.

Waspada/Panitra Nedy

Kasat Reskrim Polres T. Karo AKP Adrian Risky Lubis, SIK didampingi Humas Polres Karo Sahril Lubis dan perwira lainnya menunjukkan barang bukti kasus perjudian dengan latar belakang para tersangka.

Selain menyampaikan terimakasih kepada Kepala Arsip Nasional, bupati juga menyatakan aplikasi E-Arsip yang diterima akan dimanfaatkan ke seluruh kecamatan dan desa se-Kabupaten Deliserdang. “Tidak bisa tidak. Arsip ini harus dikelola dengan baik dan benar untuk menata sistem kearsipan Kabupaten Deliserdang yang terintegrasi, autentik, andal, dinamis dan aman,” tegas Ashari. Kepala ANRI M. Taufik mengatakan, E-Arsip Srikandi merupakan upaya pemerintah untuk membangun kearsipan tata kelola yang lebih efektif dan efisien. Sesuai kebijakan presiden, ke depan ada lima poin mulai SDM, infrastruktur, rekomendasi yang disederhanakan, struktur organisasi yang disederhanakan dan konteks pelayanan publik dansistemdidalamnyasertareformasidanbirokrasi. Direktur Kearsipan Daerah II ANRI Amieka Hasraf mengatakan, dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih, efektif, transparan dan akuntable serta pelayanan publik yang berkualitas dan terpercaya, perlu didukung pengelolaan arsip yang andal. Sementara Kadis Perpustakaan dan Arsip Kab.Deliserdang H. Misran Sihaloho menjelaskan, kegiatan itu dirangkai dengan pemberian penghargaan kepada sejumlah OPD terbaik pengelola Arsip serta pencanangan Gerakan Nasional Sadar Te r tib Arsip (GNSTA) Kab.Deliserdang 2020.(a01/B)

Waspada/HM Husni Siregar

Bupati H. Ashari Tambunan (dua kiri) didampingi Ketua DPRD Zhakki Shahri, Dandim 0204/ DS, mewakili Kapolresta Deliserdang, Kadis Perpustakaan dan Arsip H. Misran Sihaloho usai mengulosi Kepala Arsip Nasional RI DR Muhammad Taufik (tiga kiri) pada penyerahan Aplikasi E-Arsip Berintegrasi Srikandi, di Lubukpakam, Kamis (19/11).

DELISERDANG (Waspada): Polsek Lubukpakam, Polresta Deliserdang mengamankan oknum pensiunan (purnawirawan) TNI dan TNI gadungan (warga sipil) dari amukan massa di Jl. Karya Utama, Taman Buah, Desa Tanjung Garbus I, Kecamatan Lubukpakam, Kabupaten Deliserdang, Kamis (19/ 11) malam. “Tadi malam atas laporan masyarakat, kita amankan dua pelaku kasus kekerasan dan juga perampasan kendaraan,” kata Kapolresta Deliserdang Kombes Pol Yemi Mandagi (Kombes YM) melalui Kapolsek Lubukpakam AKP Hendri Yanto, Jumat (20/11). Dugaan pelaku begal (merampas barang) yang diamuk warga tersebut masing-masing berinisial Su, 56, yang merupakan pensiunan TNI warga Dusun VII, Komplek Sukamaju Indah, Kecamatan Sunggal dan GH, 24, TNI gadungan, warga Dusun Warung Seri, Desa Sumber Rejo, Kecamatan Pagar Merbau. Berdasarkan pengakuan keduanya, diduga sudah ber-

ulangkali atau sebanyak 8 kali melakukan perampasan sepedamotor dengan cara mengaku suruhan leasing atau debt collector. “Kalau kejadian, korban (yang melapor) pada 9 November 2020 dan baru tertangkap tadi malam,” ujar AKP Hendri. Kedua pelaku ini ditangkap saat melintas di Jl. Karya Utama, Taman Buah. Saat itu, korban atas nama Edi Hutagaol, 58, warga Dusun IV, Desa Pagar Merbau III, Kecamatan Lubukpakam, yang dibegal pada 9 November 2020 di Jl. Pembangunan Desa Sekip, Kecamatan Lubukpakam, mengenali tersangka GH. Saat itu, tersangka GH yang mengenakan celana loreng, sedang boncengan dengan tersangka Su yang mengenakan celana dan kaos loreng. Korban langsung berbalik arah dan mengejar serta meneriaki kedua tersangka. Teriakan itu membuat warga yang melintas, turut mengejar dan mencegat tersangka Su dan GH. Meski mengaku TNI, massa yang kesal langsung menghakimi keduanya hingga babak belur.

Waspada/Edward Limbong/B

KAPOLSEK Lubukpakam AKP Hendri Yanto saat menginterogasi kedua pelaku di Mapolsek Lubukpakam, Jumat (20/11). “Setelah diperiksa, ternyata satu palsu dan satu lagi pensiunan. Motifnya pakai seragam, untuk menakut-nakuti korban bahwa mereka ini debt collector untuk menarik kereta (sepeda motor) yang bermasalah,” sebut

AKP Hendri. Guna memastikan keduanya bukan anggota TNI, AKP Hendri mengaku sudah berkoordinasi dengan pihak Subdenpom Lubukpakam. Hasilnya, diketahui bahwa satu

pelaku sudah pensiun dan satu lagi palsu atau mengaku-ngaku oknumTNI.“Sudahsipilmakanya kita proses. Ancaman hukumannya 5 tahun ke atas dikenakan pasal 365 Subsider 368 (KUHPidana),” jelasnya. (a16/C)

Wisata Pemancingan Tidak Tergerus Pandemi P.SIDIMPUAN (Waspada): Jumlah Angler (pemancing) pada wisata pemancingan, ternyata tidak tergerus pandemi Covid-19. Wisata pemancingan seperti kolam pancing maupun sungai, masih terus ramai didatangi para angler untuk menikmati hobi tersebut. Beberapa pengusaha kolam pancing di Padangsidimpuan mengaku tidak mengalami penurunan jumlah pengunjung terutama pada hari libur. Irin, pengusaha kolam pemancingan ikan di P. Sidimpuan mengatakan, jumlah angler di kolam pancing yang dia kelola tidak mengalami perubahan, baik sebelum pandemi maupun sesudah Covid-19 melanda. Hanya saja, karena faktor ekonomi yang menurun secara global menyebabkan pemancing mengurangi jumlah rutinitas memancingnya. Dari dua hingga tiga kali seminggu, menjadi sekali hingga dua kali. Namun kalau jumlah orang yang tetap menyalurkan hobi memancingnya, tidak berkurang. Menurutnya, hal itu disebabkan kemungkinan untuk terpapar Covid-19 saat memancing sangat sedikit. Karena saat memancing, para angler harus jaga jarak dan tidak bisa berkerumun. Bila tidak jaga

jarak, maka benang pancing para angler bisa kusut dan terganggu. “Agar tidak saling terganggu dan menghindari benang kusut, jarak antara para angler saat memancing ikan minimal 1,5 meter. Dan, hal itu sesuai dengan protokol kesehatan,” ujar Irin, di Kolam Berkah, Jl. Baru P. Sidimpuan, Senin (16/11). Katanya, setiap Minggu, kolam yang dikelolanya selalu menggelar ‘Pemancingan Main Besar’. Bila jumlah angler lebih dari 30 orang, maka ikan yang dijatuhkan ke kolam sebanyak 100 kg. Bila jumlah angler tidak begitu banyak, maka ikan yang ditebar 80 kg. Setiap angler akan membayar Rp100 ribu. Sedangkan hari biasa yakni Senin hingga Sabtu, pembayaran hanya Rp30 ribu, dengan perhitungan ikan yang ditebar hanya 1 kilogram per orang. Katanya, diawal pandemi, pihaknya menyediakan sabun dan air untuk fasilitas cuci tangan serta masker saat ‘main besar’. Namun, kini masing-masing angler sudah membawa masker. Toni Pane, salah satu penjual alat-alat pancing di Jl. Imam Bonjol, P. Sidimpuan mengatakan, jumlah angler di Kota P. Sidimpuan lebih dari 2.000 orang, terdiri dari angler sungai dan kolam serta laut. Kolam

Waspada/Syarif Ali Usman

Para Angler saat menyalurkan hobinya di Kolam Pancing Berkah Jl. Baru P.Sidimpuan. pancing di P. Sidimpuan cukup banyak dan terdapat di setiap kecamatan dan ramai dikunjungi para angler terutama hari libur. Sedangkan lokasi pemancingan bebas dan tetap ramai dikunjungi. Angler dari Sidimpuan yakni Sungai Aek Rambe di sekitar Danau Siais, Sungai Batang Selai di Simarinop, Sungai Batang Gadis di Tano Tombangan dan Sungai Batang Toru. Selain itu, ke laut Sibolga dan Natal atau laut yang berada di Pantai Barat. Katanya, pembeli alat-alat

pancing dan umpan ikan di tempat penjualannya masih tetap saja datang untuk belanja. Namun rutinitas berbelanjanya berkurang. Menurut Toni, Covid-19 tidak mengurangi minat para angler untuk menikmati hobi tersebut. Hanya saja, rutinitas memancing berkurang karena faktor ekonomi. Memancing ikan di kolam maupun di sungai tidak bertentangan dengan protokol kesehatan. Karena saat memancing, para angler harus jaga jarak dan akan terus mencuci tangan,

karena air pembersih selalu tersedia. Doli Nasution dan Buyung mengaku tetap menyalurkan hobi memancingnya meski dalam suasana pandemi Covid19. Sebab, saat memancing ikan, protokol kesehatan dapat diterapkan terutama jaga jarak dan cuci tangan. “Ketimbang ngumpulngumpul di warung bersama kawan-kawan di masa pandemi ini, kita lebih memilih memancing. Karena memancing ikan memang harus jaga jarak,” ujar mereka.(a31/B)


Sumatera Utara

B4

WASPADA Sabtu 21 November 2020

Komplotan Perampok Diciduk

WASPADA

P. SIANTAR (Waspada): Sempat buron sekitar enam bulan, seorang wanita yang diduga komplotan perampok berinisial JLAS, 21, warga Jl. Pdt. J. Wismar Saragih, Kel. Tanjung Pinggir, Kec. Siantar Martoba, diciduk Polsek Siantar Martoba, Polres Pematangsiantar. Kapolres P. Siantar AKBP Boy Sutan Binangga Siregar melalui Kasubbag Humas Iptu Rusdi, Kasat Reskrim AKP Edi Sukamto dan Kapolsek Siantar Martoba Iptu Amir Mahmud, Jumat (20/ 11) mengatakan, JLAS diciduk dari rumah kakaknya di Jl. Sekata, Kel. Sukadame, Kec. Siantar Utara, Kamis (18/11) pukul 18:00. Menurut Kapolsek Siantar Martoba, JLAS diciduk Polsek Siantar Martoba yang dipimpin Kanit Reskrim Aiptu TH. Simarmata, berdasarkan laporan polisi No. LP/24/V/2020/SU/STR/Sek Str Martoba tanggal 25 Mei 2020. JLAS bersama dua temannya, WS, 21, alias Willy, warga Jl. Bah Binonom, Kel. Sigulanggulang, Kec. Siantar Utara dan DDN, 44, warga Jl. Toba, II, Kel. Martimbang, Kec. Siantar Selatan melakukan perampokan sepedamotor. Pelaku mengaku sebagai polisi dan menyatakan korban membawa narkotika. Korban yang saat itu hendak pulang ke rumahnya, dicegat JLAS bersama WS dan DDN. Korban dibawa ke Simpang Rami serta dianiaya. Bahkan, JLAS sempat menikam korban. Setelah korban tidak berdaya, JLAS bersama WS dan DDN membawa kabur sepedamotor korban.(a28/C)

Pemimpin Umum Dr. Hj. Rayati Syafrin Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab H. Prabudi Said Wakil Pemimpin Umum/Wapemred H. Teruna Jasa Said Wakil Penanggung Jawab H. Sofyan Harahap

Pemimpin Perusahaan: Dr. Hj. Rayati Syafrin. Manajer Umum: H. Hendra DS. Manejer Iklan: H. Teruna Jasa Said, Hendrik Prayitno (Wakil), Rumondang Siagian (Medan), Lulu Lusia Damayanti (Jakarta). Redaktur Pelaksana Berita: Edward Thahir. Redaktur Pelaksana Non Berita: Dedi Sahputra (SMW Halaman Utama). Redaktur Medan: Zulkifli Harahap. Redaktur Sumatera Utara: David Swayana. Redaktur Aceh: Gito AP (SMW Halaman Utama). Redaktur Olahraga: Jonny Ramadhan Silalahi. Redaktur Luar Negeri: Aldion Wirasenjaya. Pj. Redaktur Nasional: T. Junaidi. Pj. Redaktur Ekonomi: Sulaiman Hamzah (Teknologi, Rumah). Humas: H. Erwan Efendi (Kabag). Promosi: H. Hendra DS (Kordinator), Hendrik Prayetno. Sekretaris Redaksi: Hj. Hartati Zein. Pemasaran: Sinur Manik Asisten Redaktur: Irwandi Harahap (Halaman Utama), M. Ferdinan Sembiring (Medan, Universitaria), Diurna Wantana (Sumatera Utara, SMW Sumut-Aceh), Rizaldi Anwar (Aceh), Dedi Riono (Olahraga, Budaya), Austin Antariksa (KMS Kreasi), Armansyah Thahir (SMW Olahraga, Otomotif), Arianda Tanjung (SMW Olahraga, Kesehatan, Komunitas), Rudi Arman (SMW Medan), Syafriwani Harahap (Ragam, Keluarga, Kilas Balik), Hj. Neneng Khairiah Zen (Pendidikan, Travel, Kuliner), T. Junaidi (Hiburan), Denny Adil (Pelangi). Wartawan Kota Medan: Rudi Arman, Gito AP, M. Ferdinan Sembiring, M. Edison Ginting, Anum Purba, Amrizal, Sulaiman Hamzah, Sugiarto, Andi Aria Tirtayasa, Rama Andriawan, Sri Wahyuni Naibaho. Olahraga: Austin E. Antariksa, Dedi Riono, Armansyah Thahir, Arianda Tanjung. Fotografer: Muhammad Faisal, Hang Tuah Jasa Said, Surya Efendi. Koran Masuk Sekolah/KMS: Arianda Tanjung. Wartawan Jakarta: Andi Yanto Aritonang (Koordinator), Hasriwal AS, Dian Warastuti. Wartawan Sumatera Utara: Binjai/Langkat: Nazelian Tanjung , H. Riswan Rika, Ria Hamdani, Abdul Hakim, Chairil Rusli, Asrirais. Deli Serdang/Serdang Bedagai: HM. Husni Siregar (Kepala Biro), Irianto, Khairul Kamal Siregar, Edward Limbong, Edi Sahputra. Asahan/ Tanjungbalai/Batubara: Nurkarim Nehe (Kepala Biro), Sapriadi, Bustami Chie Pit, Agus Diansyah Hasibuan, Iwan Hasibuan, Rahmad Fansur Siregar, Rasudin Sihotang. Tanah Karo/Dairi/Pakpak Bharat: Panitra Nedy Tarigan (Koordinator), Micky Maliki, Warikam Boang Manalu, Kartolo Munthe, Natar Manalu. Tebingtinggi/Pematangsiantar/Simalungun: Muhammad Idris (Kepala Biro), Kristian Brahmana, Edoard Sinaga, Hasuna Damanik, Ramsiana Gultom. Labuhan Batu/ Labuhan Batu Utara/ Labuhan Batu Selatan: Neirul Nizam (Kepala Biro), Budi Surya Hasibuan, Syahri Ilham Siahaan, Rifiq Syahri, Denny Syafrizal Daulay. Tapanuli Utara: Parlindungan Hutasoit. Humbang Hasundutan/Samosir/Toba Samosir: Horden Silalahi, Andi Siregar, Tumpal Sijabat. Sibolga/Tapanuli Tengah: Haris Sikumbang. Tapanuli Selatan/Padang Sidimpuan: Sukri Falah Harahap (Kepala Biro), Ahmad Cerem Meha, Mohot Lubis, Syarif Ali Usman. Mandailing Natal: Sarmin Harahap, Ali Anhar Harahap . Padang Lawas Utara: Sori Parlah Harahap. Padang Lawas: Idaham Butarbutar, Muhammad Satio. Kepulauan Nias: Bothaniman Jaya Telaumbanua. Wartawan Aceh: Banda Aceh: Aldin Nainggolan (Kepala Perwakilan), Munawardi Ismail, Muhammad Zairin, Zafrullah, T. Mansursyah, T. Ardiansyah, Gito Rollies. Aceh Utara/Lhokseumawe: Maimun (Koordinator), Zainal Abidin, Zainuddin Abdullah. Kuala Simpang: Muhammad Hanafiah, Yusri. Langsa: H. Ibnu Sa’dan, Dedek Juliadi, Munawar. Aceh Timur: Muhammad H. Ishak, Musyawir. Bireuen: Abdul Mukti Hasan. Pidie: Muhammad Riza. Pidie Jaya: Ferizal Gazali Sabang: T. Zakaria Al-Bahri. Subulussalam: Khairul Boang Manalu. Aceh Selatan: Faisal. Aceh Barat Daya: Syafrizal. Aceh Tenggara: Ali Amran. Aceh Singkil: Arief K Helmi. Simeulue: Rahmad. Nagan Raya: Mujiburrahman.

Jangan layani dan segera laporkan ke pihak berwajib atau ke Sekretaris Redaksi bila ada yang mengaku wartawan WASPADA tetapi tidak bisa menunjukkan kartu pers yang sah, ditandatangani pemimpin redaksi

Tuntaskan Kasus Irigasi

Waspada/Ist

RUMAH warga Dusun I Kampung Selamat Desa Kuala Beringin terendam banjir.

Kuala Beringin Banjir AEKKANOPAN (Waspada): Tingginya intensitas hujan di daerah hulu Desa Kuala Beringin, Kec. Kualuhhulu, Kabupaten Labura mengakibatkan 24 rumah warga terendam banjir, Jumat (20/11). Derasnya hujan mengakibatkan naiknya permukaan air sungai Aek Tombus dan Aek Rimo sehingga merendam 24 rumah warga yang tidak jauh dari pinggiran sungai. Banjir melanda Dusun I Kampung Selamat, Desa Kuala Beringin mulai pukul 06:30. Namun air mulai surut sekira pukul 10:30. Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Labura Sukardi kepada Waspada mengatakan,

akibat derasnya hujan di hulu, air sungai mulai naik pukul 06:30 dan air surut pukul 10:30. “Kondisi air sudah surut. Sekarang sudah 30 cm, sedikitnya ada 24 rumah warga yang terendam. Air terus turun ke Gunting Saga, sekarang sungai Kualuh lagi meluap yang mengakibatkan Gunting Saga juga terdampak banjir,” katanya. Pihak BPBD Kabupaten Labura, Tagana, TNI, Polri dan

pemerintah turun langsung ke lapangan. “Dalam peristiwa tersebut, tidak ada warga yang mengungsi dan tidak ada korban jiwa,” tambah Sukardi. Ismarlin, warga Desa Kuala Beringin yang dihubungi Waspada via seluler mengatakan, banjir bandang di Desa Kuala Beringin akibat gundulnya hutan di daerah hulu Sungai Aek Tombus dan Aek Rimo. Hal ini terjadi akibat pembalakan liar. “Kali ini terjadi banjir bandang yang merendam rumah warga Dusun I Kampung Selamat, bahkan merembet ke sungai Kualuh Gunting Saga.

Kami berharap Dinas Kehutanan Provinsi Sumut melalui UPTWilayah Kehutanan Kabupaten Labura menertibkan pelaku illegal logging,” sebutnya. Menurut Ismarlin, sewaktu banjir, terlihat banyak kayu balok yang turun dari hulu diduga dari sungai Aek Rimo. Dia meminta penegak hukum menindak tegas pemain kayu hutan di Desa Kuala Beringin. “Perambah hutan dan pembalak liar tidak bisa dibiarkan, penegak hukum harus mengambil sikap tegas. Yang kita sangsikan banjir bandang ini akan lebih besar lagi,” ujarnya.(c04/I)

P2SB Desak Pengungkapan Dugaan Korupsi SEIRAMPAH (Waspada): Massa DPP Pemuda Peduli Serdang Bedagai (P2SB) menggelar aksi damai ke gedung DPRD Sergai dan Kejaksaan Negeri (Kejari) Sergai, Jumat (20/11). Massa P2SB dengan Koordinator Aksi Mardalis meminta pihak Kejari dan Polres Sergai mengungkap dugaan kasus tindak pidana korupsi terkait anggaran dana Refocusing Percepatan Penanganan Corona Virus Disease (Covid-19) Kab. Sergai. Sebab, tidak ada bantuan sosial (Bansos) yang dite-

rima masyarakat melalui anggaran yang dikelola Gugus Tugas Kab.Sergai. Dalam aksi damai tersebut, massa P2SB meminta hasil Pansus II DPRD Kab. Sergai tentang penanganan Covid-19. Kemudian, meminta DPRD Sergai kembali membentuk Pansus tentang penanganan Covid-19 terkait dugaan masih adanya sisa anggaran dana refocusing. Sebab, sampai saat ini belum ada anggaran digunakan untuk Bansos seperti yang dilakukam Pemerintah

Pusat, Pemprov dan Pemerintah tingkat Desa. Sehingga dana refocusing yang dikelola Gugus Tugas Kab. Sergai tidak berpihak kepada rakyat khususnya masyarakat Kab.Sergai. Mereka juga meminta kepada Ketua Gugus Tugas selaku penanggungjawab melakukan transparansi secara rinci kepada media dan masyarakat terkait anggaran dana refocusing yang dikelola. “Meminta kepada pihak hukum yang berwenang dalam hal ini Kajari Sergai, Kapolres

Waspada/Edi Saputra

KOORDINATOR aksi massa P2SB Mardalis,SH saat menyampaikan orasi di depan gedung Kejari Sergai.

Sergai, KPK RI, BPK RI untuk mengaudit atau mengusut angaran dana refocusing Kab. Sergai sebesar Rp17.710.515.202. Sebab, dana tersebut dinilai tidak efektif dan meresahkan masyarakat serta patut diduga mengandung unsur korupsi,” pungkas Mardalis SH. Selanjutnya massa P2SB diterima Kajari Sergai diwakili Jaksa Fungsional Intelejen Kejari Sergai Fredy Pasaribu, SH. Dia memberikan apresiasi kepada massa P2SB yang menggelar aksi damai. “Kejari Sergai siap mengusut anggaran refocusing Covid19 Kab.Sergai jika ada data pendukung. Kita juga meminta dukungan data terkait dugaan tersebut,” ujar Fredy Pasaribu. Kemudian, pihak P2SB Mardalis menyerahkan berkas pendukung dugaan tindak pidana kepada pihak Kejari Sergai dan perwakilan Kapolres Sergai. Sebelumnya, massa P2SB menggelar aksi damai ke gedung DPRD Sergai yang diterima Sekretaris Pansus II DPRD Sergai tentang Pembahasan, Pengawasan dan Penanganan Covid-19 Sergai Taufik Kurrahman, Wakil Ketua Pansus II Robet Butar-Butar dan Anggota Pansus Sarino.(a15/C)

PALAS (Waspada) : Mahasiswa Peduli Padanglawas (MP Palas), Kamis (19/11) menggelar aksi unjuk rasa mendesak Kejaksaan Negeri Palas menuntaskan dugaan korupsi pembangunan Daerah Irigasi (DI) Desa Sabahotang, Kecamatan Barumun Baru, yang hitungan bulan selesai dikerjakan ambruk. Koordinator aksi Ezi Hasibuan dalam orasinya di halaman kantor Kejari Palas meminta keseriusan Kejari Palas memproses laporan pihaknya terkait pembangunan DI Sabahotang itu yang diduga telah menelan anggaran APBD Palas TA 2019 sebesar Rp1,5 miliar. Dalam selebaran tuntutan yang ia bacakan, mereka mendesak Kejari agar segera memanggil dan memeriksa CV SJM atas dugaan tindak pidana korupsi dalam kegiatan rehabilitasi pembanganunan irigasi tersebut. Kemudian, mendesak Kejari Palas agar segera melakukan penyelidikan, penyidikan dan penindakan sesuai ketentuan yang berlaku atas pembangunan irigasi itu yang dinilai tidak sesuai rancangan anggaran biaya bangunan. Begitu juga, meminta Bupati Palas supaya melakukan tindakan tegas terhadap pengawas bangunan yang mereka nilai dikerjakan asal jadi. Sehingga kegunaan bangunan yang seharusnya dinilai tidak tercapai. “Kita berharap Kejari Palas bisa melakukan penegakan hukum sebagaimana mestinya. Untuk memberikan efek jera bagi rekanan nakal,” tegasnya. Staf Kejari Palas, Erwin yang menanggapi aspirasi mahasiswa mengatakan, sebelumnya menyampaikan permohonan maaf, Kejari tidak bisa menjumpai pengunjuk rasa langsung dikarenakan tengah menghadiri undangan. Sementara, terkait laporan tersebut telah pihaknya lakukan proses. Namun, terkait sudah sejauh mana perkembangan dan prosesnya, ia mengaku tidak mempunyai kewenangan memberikan keterangan terkait hal itu. “Laporannya sudah diproses. Tapi kewenangan menyampaikan perkembangannya adalah pimpinan yang tengah tugas luar,” kata Erwin. (cms/C)

Waspada/Ist

MASSA mahasiswa Peduli Palas mendesak Kejari, menuntaskan kasus dugaan korupsi pembangunan DI Sabahotang, Kamis (19/11).

Pemkab Palas Salurkan BLT PALAS (Waspada): Pemkab Palas menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada 2.414 kepala keluarga (KK) Kelurahan Pasar Sibuhuan, Kecamatan Barumun. Pantauan Waspada, Kamis (19/11), penerima bantuan itu termasuk dari lingkungan I sebanyak 374 KK, lingkungan II 691 KK, lingkungan III 118 KK, lingkungan IV 501 KK, lingkungan V 251 KK, lingkungan VI 377 KK, dan lingkungan VII 102 KK. Sementara, BLT yang disalurkan untuk 2.414 KK warga kelurahan yang terdampak Covid-19 itu bersumber dari APBD Padanglawas tahun 2020 dengan besaran Rp600.000 per KK. Wakil Bupati Padanglawas drg. H. Ahmad Zarnawi Pasaribu, CHt, MM, MSi didampingi Sekda Arpan langsung memantau penyaluran BLT tersebut. Sebelumnya, 2.414 KK juga telah menerima bantuan di tahap pertama. Dengan adanya bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat akibat terdampak Covid-19. Guna memudahkan penyaluran BLT, lokasi penyaluran dibuat beberapa di titik, termasuk di Bank Sumut dan gedung Asrama Haji. (a30/B)

Waspada/Ist

WAKIL Bupati Padanglawas, drg. H. Ahmad Zarnawi Pasaribu, CHt, MM, MSi didampingi Sekda Arpan memantau penyaluran BLT tersebut.

HKN Di Batubara, Swab Massal Tekan Penyebaran Covid-19 KAMIS, 12 November 2020, Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-56 diperingati di seluruh Indonesia. Di Batubara, peringatan HKN dipusatkan di halaman kantor Camat Seisuka, Tanjung Gading. Peringatan HKN kali ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.Yakni, dilakukan swab massal secara gratis untuk masyarakat melalui metode PCR Covid-19. Swab massal itu dilaksanakan di Puskesmas Seisuka, Laut Tador, Pagurawan, Lalang, Indrapura, Pematangpanjang, Kedai Sianam, Lima Puluh, Sei Bejangkar, Simpang Dolok, Petatal, Sei Balai, Tanjungtiram dan Labuhan Ruku. Kemudian, dilakukan PMT (Pemberian Makanan Tambahan) bagi Balita stunting, kurus dan kurang gizi ke seluruh wilayah Puskesmas

di Batubara sebanyak 634 orang. Penyerahan dana pendamping gizi buruk hingga melakukan tepuk tangan bersama selama 56 detik sebagai bentuk penghargaan kepada tenaga kesehatan yang telah berjuang dan masyarakat yang melaksanakan

protokol kesehatan (prokes) mencegah penularan COVID19. Demikian dilaporkan Kepala Dinas Kesehatan Kab Batubara drg. Wahid Kusyairi, kemarin. Cukup tinggi Sejak pandemi Covid-19 melanda tanah air, tingkat

kesembuhan pasien di Kab Batubara cukup tinggi. Yakni, mencapai 186 dari 206 jumlah total terkonfirmasi covid. Sedangkan bagi yang kontak erat telah dilakukan perawatan serta isolasi mandiri. Terakhir, dilakukan swab massal oleh Pemkab Batubara

melalui Dinas Kesehatan kepada untuk menekan penyebaran virus tersebut. Terbitkan Perbup Dalam kaitan itu Bupati Batubara Ir. H. Zahir, MAP mengimbau seluruh masyarakat dan tenaga kesehatan, agar selalu disiplin dalam me-

nerapkan prokes guna mencegah penyebaran Covid-19. “Di sini, sekuat apapun upaya pemerintah, tidak akan cukup apabila tidak didukung masyarakat dengan mematuhi prokes,” kata politisi PDI Perjuangan tersebut. Seiring terbitnya Instruksi

Presiden (Inpres) No. 6 Tahun 2020 tentang Peningkatan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan Dalam Pencegahan dan Pengendalian CoronaVirus Disease 2019, Pemkab Batubara telah menindaklanjutinya dengan menerbitkan Peraturan Bupati (Perbup)

Waspada/Iwan Has Waspada/Iwan Has/B

Waspada/Iwan Has/B

BUPATI Batubara Ir. H. Zahir, MAP saat pelepasan mobil PCR Covid-19 bantuan Pemprovsu oleh Gubsu Edy Rahmayadi.

BUPATI Batubara Ir H Zahir, MAP saat menyerahkan dana pendamping gizi buruk pada peringatan HKN Tahun 2020.

BUPATI Batubara Ir. H. Zahir, MAP saat menyerahkan PMT (Pemberian Makanan Tambahan) bagi Balita stunting, kurus dan kurang gizi pada HKN Tahun 2020.

Nomor 58 Tahun 2020. “Ini telah saya tandatangani 31 Agustus 2020. Dalam Perbup, ada sanksi terhadap setiap orang yang melanggar prokes di tempat-tempat umum, termasuk tempat usaha yang tidak mematuhi aturan ter-sebut. Sehingga, kedisiplinan masyarakat, termasuk ASN adalah modal utama dalam mengendalikan Covid-19 di Kab Batubara”, terang Zahir seraya menambahkan, HKN di Batubara diperingati secara sederhana sehubungan pandemi Covid saat ini. HKN ke-56 Tahun 2020 mengambil tema “Satukan Tekad Menuju Indonesia Sehat” merupakan upaya tentang bagaimana membangun masyarakat yang produktif dan aman dari Covid19 di era adaptasi kebiasaan baru. * Iwan Has/F


Sumatera Utara

WASPADA Sabtu 21 November 2020

Kota

Zhuhur

Medan B. Aceh Binjai Bireuen B. Pidie G. Sitoli K. Jahe Kisaran Kutacane Langsa

12:11 12:25 12:12 12:19 12:19 12:15 12:12 12:08 12:14 12:14

‘Ashar 15:34 15:47 15:35 15:41 15:41 15:38 15:35 15:30 15:37 15:36

Magrib 18:11 18:21 18:11 18:16 18:17 18:18 18:12 18:08 18:14 18:12

‘Isya

Imsak

Shubuh Syuruq

Kota

19:22 19:33 19:23 19:28 19:28 19:29 19:24 19:19 19:26 19:24

04:42 04:58 04:43 04:52 04:51 04:43 04:42 04:37 04:45 04:46

04:52 05:08 04:53 05:02 05:01 04:53 04:52 04:47 04:55 04:56

L.Seumawe 12:17 L. Pakam 12:10 Sei Rampah12:10 Meulaboh 12:21 P.Sidimpuan12:09 P. Siantar 12:10 Balige 12:10 R. Prapat 12:06 Sabang 12:24 Pandan 12:11

06:10 06:26 06:11 06:20 06:19 06:11 06:10 06:05 06:13 06:14

Zhuhur ‘Ashar 15:40 15:33 15:32 15:44 15:32 15:32 15:32 15:29 15:47 15:34

B5

Magrib

‘Isya

Imsak

Shubuh Syuruq

Kota

Zhuhur ‘Ashar

Magrib

‘Isya

Imsak

Shubuh Syuruq

Kota

18:15 18:10 18:09 18:20 18:11 18:10 18:11 18:08 18:21 18:13

19:26 19:22 19:20 19:32 19:23 19:22 19:22 19:19 19:33 19:24

04:50 04:41 04:40 04:53 04:36 04:39 04:39 04:35 04:58 04:39

05:00 04:51 04:50 05:03 04:46 04:49 04:49 04:45 05:08 04:49

Sibolga Sidikalang Sigli Singkil Stabat Takengon T.Balai Tapaktuan Tarutung T.Tinggi

12:11 12:12 12:22 12:15 12:12 12:18 12:07 12:17 12:10 12:09

18:13 18:13 18:19 18:16 18:11 18:17 18:07 18:17 18:12 18:09

19:24 19:24 19:31 19:28 19:23 19:28 19:19 19:29 19:23 19:21

04:39 04:42 04:55 04:44 04:43 04:50 04:37 05:47 04:39 04:40

04:49 04:52 05:05 04:54 04:53 05:00 04:47 04:57 04:49 04:50

Panyabungan 12:08 Teluk Dalam 12:15 Salak 12:13 Limapuluh 12:08 Parapat 12:10 Gunung Tua 12:07 Sibuhuan 12:07 Lhoksukon 12:17 D.Sanggul 12:11 Kotapinang 12:05 Aek Kanopan 12:07

06:18 06:09 06:08 06:21 06:05 06:08 06:07 06:03 06:26 06:07

15:34 15:35 15:44 15:38 15:34 15:41 15:30 15:40 15:33 15:32

06:07 06:10 06:23 06:12 06:11 06:18 06:05 06:15 06:07 06:08

Dihisab oleh: Tim Ahli Badan Hisab dan Rukyat (BHR) Sumut

Zhuhur ‘Ashar 15:30 15:37 15:35 15:31 15:33 15:30 15:30 15:39 15:34 15:28 15:30

Magrib

‘Isya

Imsak

Shubuh Syuruq

18:11 18:18 18:13 18:08 18:11 18:10 18:10 18:14 18:12 18:07 18:08

19:22 19:30 19:25 19:20 19:22 19:21 19:21 19:26 19:24 19:19 19:20

04:34 04:41 04:42 04:38 04:40 04:35 04:34 04:49 04:40 04:34 04:36

04:44 04:51 04:52 04:48 04:50 04:45 04:44 04:59 04:50 04:44 04:46

06:03 06:09 06:10 06:06 06:08 06:03 06:02 06:17 06:08 06:02 06:04

Pandemi Covid-19 Sedot Dana Pemeliharaan Jalan Provinsi

Labusel

P. SIDIMPUAN (Waspada): Perbaikan dan pemeliharaan kalan provinsi di Padangsidimpuan tidak dapat dimaksimalkan. Pasalnya, anggaran pemeliharaan dikurangi (refocusing) sebanyak 50 persen untuk penanganan pandemi Covid-19. “Perbaikan dengan pemeliharaan tidak dapat dimaksimalkan karena separuh anggarannya tersedot secara refocusing untuk penanganan pandemi Covid-19,” kata Kepala UPT Jalan Jembatan P.Sidimpuan DinasBinaMargadanBinaKonstruksi Sumut, Hasian Dasopang. Hal itu disampaikannya kepada Waspada, menanggapi keluhan warga dan pengguna jalan yang menyebutkan perbaikan jalan provinsi Hutaimabaru menuju Batunadua secara tambal sulam tidak maksimal dan masih menyisakan kerusakan yang belum diperbaiki. Menurut Dasopang, anggaran pemeliharaan jalan provinsi

ASISTEN II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Labusel, Raliqul Rahman mengimbau seluruh desa di Kab. Labusel, untuk mengikuti program Pamsimas. Imbauan itu disampaikan Raliqul saat membuka rapat lanjutan pembahasan percepatan pelaksanaan kegiatan program Pamsimas III tahun 2021, Kamis (5/11). Pertemuan tersebut merupakan lanjutan rapat, pada September 2020, tentang Sosialisasi Kabupaten (Soskab) guna menarik minat desa mengikuti Program Nasional Pamsimas III tahun 2021. Turut hadir Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman Labusel Thiophil Callandrina Pane, Sekretaris Dinas Perukim FernandoTampubolon, Panitia Kemitraan (Pakem) Ismail Sulaiman dan Olo Dinata Harahap, Kabag Pembangunan dan Infrastruktur Setdakab Labusel Mukti Halim Tanjung serta kepala desa yang belum masuk Pamsimas.(a23/B)

khusus di Kota P.Sidimpuan sebesar Rp1.022.000.000. Kemudian sisa anggaran setelah refocusing akan digunakan untuk pemeliharaan jalan provinsi di P.Sidimpuan sepanjangg 31 km. Adapun rincian ruas jalan provinsi tersebut yakni Jalan Baru atau Jalan Lingkar Sidimpuan sepanjang 10 km, Jalan Hutaimabaru Menuju Batunadua sepanjang 14 km dan Jalan Hutaimbaru Hanopan sepanjang 8 km. Dasopang menambahkan, sisa angggaran yang telah direfocusing itu dapat digunakan sepenuhnya bila pemerintah telah menyatakan bahwa sisa anggaran yang telah direfokusing itu tidak direfokusing lagi. Kemudian, bila sisa anggaran itu telah dapat digunakan sepenuhnya untuk perawatan jalan, pihaknya akan melakukan finishing terhadap perbaikan yang telah dilaksanakan terma-

suk menyelesaikan perawatan Jalan Provinsi Hutaimbaru menuju Batunadua. Pantauan Waspada, Jumat (20/11), kerusakan Jalan Provinsi Hutaimabaru menuju Batunadua, mulai terlihat saat mendekati Jembatan Gala-gala Torop dari arah Batunadua menuju Desa Rimba Soping. Badan jalan menyempit karena sisi jalan rusak dan bram jalan memiliki kedalaman mencapai 30 cm sehingga di lokasi itu sering terjadi kemacatan. Kemudian, sedikitnya 18 titik kerusakan yang cukup mengganggukenyamananpengendara masihtersisadariSimpangRimba Soping hingga ke Desa Singali Kecamatan Padangsidimpuan Hutaimabaru. Selain itu, adanya kerusakan jalan yang masih parah dan kerusakan pengaman Jembatan di Simpang Desa Simatohir, Kecamatan P. Sidimpuan Angkola Julu.(a31/B)

Waspada/Syarif Ali Usman/B

Salah satu titik kerusakan yang sangat menggangu pengendara di ruas jalan Provinsi Hutaimabru menuju Batunadua di Desa Rimba Soping, Kecamatan Padangsidimpuan Angkola Julu.

Ikut Pamsimas

Sungai Sosa Meluap, Rasa Nyaman Ratusan Rumah Terendam Deliserdang

GUNA menciptakan rasa aman dan nyaman di masa Pandemi Covid-19, Kejaksaan Negeri Deliserdang melakukan penyemprotandisinfektansecara berkala di setiap ruangan di gedung Kejari Deliserdang. Hal itu untuk kenyamanan masyarakat serta para pegawai di lingkungan Kejari Deliserdang. “Jadi, penyemprotan hari ini merupakan penyemprotan berkala yang dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19. Sehingga masyarakat, para pegawai yang datang ke Kejari Deliserdang merasa aman dan nyaman,” kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Kejaksaan Negeri Deliserdang Dwi Setyo Budi Utomo melalui Kasi Intel Ricardo Marpaung, Kamis (5/ 11) di Lubukpakam. Ricardo mengatakan, penyemprotan berkala disinfektan dilakukan agar pandemi Covid19tidakmerebakdikalanganpara pegawai dan memutus mata rantai wabah tersebut.(a16/B)

SOSA (Waspada): Hujan deras yang mengguyur sejak pagi, menyebabkan sungai Sosa meluap. Akibatnya, seratusan rumah warga terendam banjir di Pasar Ujung Batu, Kecamatan Sosa Kabupaten Palas, Jumat (20/11).

Waspada/Mohot Lubis/B

KEPALA Unit PT Pertani (Persero) UP P.Sidimpuan Beny Dristiawan (3 kanan) dan Bayu Aji U Rido dari PT Petro Kimia Gresik (3 kiri) saat panen perdana demplot padi sawah variates mekongga Angkola Muaratais, Tapsel, Jumat (20/11).

PT Pertani Dan Petrokimia Gresik Bina Petani TAPSEL (Waspada) : Dalam rangka mendukung program swasembada beras, PT Pertani (Persero) dan PT Petrokimia Gresik membina petani di Kecamatan Angkola Muaratais, Kab.Tapanuli Selatan untuk tingkatkan produksi padi sawah. “Pembinaannya dengan melakukan pendampingan mulai dari penanaman hingga panen,” kata Kepala Unit PT Pertani UP P.Sidimpuan Beny Dristiawan saat panen perdana tanaman padi variates mekongga di Desa Sipangko, Kec.Angkola Muaratais, Tapsel, Jumat (20/11). Dijelaskan, tanaman padi sawah yang dipanen tersebut merupakan hasil Demontration Plot (Demplot) PT Pertani bekerjasama dengan Pertokimia Gresik, Dinas Pertanian Tapsel, penyuluh pertanian dan petani yang tergabung dalam kelompok tani Suka Mulia. Untuk mendapatkan hasil yang baik dalam meningkatkan produksi petani, lanjut Beny, selain

pola tanam dan pemilihan benih yang tepat, petani juga harus mengikuti petunjuk mulai dari penyiapan lahan hingga pemeliharaan sampai panen. Bayu Aji U Rido dari PT Petrokimia Gresik menjelaskan pupuk yang digunakan untuk tanaman padi variates mekongga seluas satu hektar terdiri dari Petroganik 500 kg, Phonska Plus 300 kg, Urea 200 kg dan procal 24 kg. Kepala Cabang Dinas Pertanian Angkola Muaratais Erwin SP menegaskan pembinaan yang dilakukan PT Pertani Dan PT Petrokimia Gresik melalui demplot menjadi motivasi dan pencerahan bagipetaniuntukselektifmenggunakanbenihunggul dan pola pemeliharaan yang baik. Ketua Kelompok Tani Suka Mulia Desa Sipangko, Angkola Muaratais, Zainul Asran Harahap mengucapkan terima kasih pada PT Pertani Dan PT Petrokimia Gresik yang telah melakukan pembinaan terhadap petani. (a39/B)

Apel Gabungan Polri, KPUD Dan Bawaslu AEKKANOPAN (Waspada) : Personel Polri, KPUD dan Bawaslu Kabupaten Labura melaksanakan apel gabungan di halaman gudang logistik KPUD Jalan UntukWonosari Aekkanopan, Jumat (20/11). Apel gabungan dipimpin Kapolsek Kualuhhulu AKP Sahrial Sirait dengan personil PAM melekat (stasioner). Apel gabungan juga dihadiri Kanit Intelkam Polsek Kualuhhulu Iptu TM. Ginting. Kapolsek Kualuhhulu AKP Sahrial Sirait menyebutkan, apel gabungan berdasarkan surat perintah Kapolres Labuhanbatu, nomor:SPRIN/ 206/XI/OPS.1.1.1/2020, tanggal 01 Nopember

2020. “Surat tersebut tentang personel yang mengawasi pelaksanaan pengamanan di kantor KPUD Kabupaten Labura, gudang logistik KPUD dan kantor Bawaslu,” katanya. Sahrial menjelaskan, kegiatan PAM di gudang logistik yakni melaksanakan penjagaan dan patroli pada pagi, siang, sore dan malam di sekitar gudang. “Kami akan melakukan koordinasi dengan ketua/komisioner dan staf KPUD Kab. Labura tentang rencana kegiatan yang sedang dilakukan. Hingga saat ini situasi gudang logistik KPUD Kabupaten Labura dalam keadaan aman,” katanya. (c04/B)

Saatnya Kita Peduli

pemukiman dan merendam ratusan rumah warga. Bahkan, dari hasil pendataan, sedikitnya ada 150 KK yang terkena dampak banjir akibat meluapnya sungai Sosa. “Namun, siang ini kondisi air mulai surut dan warga sudah mulai membersihkan rumah mereka dari lumpur yang terbawa arus sungai,” katanya. (a30/B)

Waspada/Idaham Butar Butar/B

Seratusan rumah di Pasar Ujung Batu Kecamatan Sosa, terendam akibat meluapnya sungai Sosa.

P. Siantar

Bahaya Narkoba

Kapolres Humbahas Berharap Dukungan Wartawan DOLOKSANGGUL (Waspada): Guna menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polres Humbahas Kapolres AKBP Ronny Nicolas Sidabutar berharap dukungan wartawan di daerah itu. Kapolres meminta sinergi yang baik khususnya dalam pelaksanaan Pilkada serentak 2020. “Guna menciptakan Kamtibmas yang kondusif di Humbahas dalam pelaksanaan Pilkada, Polres Humbahas siap bekerjasama dengan insan pers. Karena itu, kami juga meminta dukungan dari para insan pers guna mendukung kegiatan positif agar terpublikasi kepada masyarakat,” ujar AKBP Ronny Nicolas Sidabutar dalam silatu-

Waspada/Ist

KAPOLRES Humbahas, AKBP Ronny Nicolas Sidabutar (tengah) dalam silaturahmi dengan insan pers. rahmi dengan wartawan di Aula Mapolres Humbahas, Desa Tapian Nauli, Lintongnihuta, Rabu (18/11). Pamen Polisi lulusan Akpol 2002 itu mengatakan, peran media sangat strategis dalam membantu tugas polisi. Salah

satunya menciptakan Kamtibmas yang kondusif. Dalam masa Pandemi Covid-19, Kapolres berharap wartawan menjadi pelopor pencegahan Covid melalui penerapan protokol kesehatan (prokes), melalui artikel dan

publikasi kegiatan positif, pencegahan penyebaran Covid. “Dalam perkembanagan situasi nasional, kerumunan berpotensi menyebarkan Covid. Karena itu, jika ada kerumunan atau pengumpulan massa yang mengabaikan prokes, mari sama-sama kita cegah atau koordinasi dengan petugas agar dilakukan sosialisasi atau pembubaran secara persuasif,” ujarnya. Sementara itu, Ketua PWRI Humbahas Porman Tobing menyampaikan apresiasi kepada Kapolres yang membuka pintu menerima kehadiran insan pers. “Selamat datang dan selamat bertugas di Humbahas, semoga kemitraan pers dan polisi tetap terjaga dengan baik,” katanya.(cas/A)

POLRESKotaP.Siantarmengedukasi mahasiswa tentang penyalahgunaan narkotika dan ketaatan hukum dalam menciptakan generasi bangsa yang berbudi pekerti baik dan cerdas. “Edukasi dilakukan dengan harapan para mahasiswa tidak terlibat dalam penyalahgunaan narkotika dan peredaran gelap narkoba serta dapat membantu kepolisian dan BNN untuk memberantas penyalahgunaan narkotika,” harap Kapolres AKBP Boy Sutan Binangga Siregar melalui Kasat Narkoba AKP David Sinaga, SH, MSi saat mengedukasi mahasiswabaruPoliteknikGihon di halaman kampus politeknik itu, Jl. Bahagia, Rabu (4/11) sore. Kasatmengharapkanedukasi yang dilaksanakan mencapai hasil, dimana mahasiswa dapat memahami apa itu narkotika, mahasiswa bebas dari penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika.(a28/B)

Musibah Banjir Dan Longsor Di Masa Pandemi

Waspada/Ist

Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Padang Lawas Imran Saleh Siregar, ST berbagi dengan jompo dan anak yatim, baru-baru ini.

Nasdem Berbagi Dengan Anak Yatim PALAS (Waspada): Dewan Pimpinan Daerah Partai Nasdem Kabupaten Padanglawas (Palas), berbagi dengan anak yatim, belum lama ini. Bakti sosial ini dilaksanakan dalam rangkaian HUT ke-9 Partai Nasdem. Ketua DPD Nasdem Palas, Imran Saleh Siregar mengatakan, Nasdem sudah sembilan tahun hadir di tengah masyarakat. Bertepatan dengan hari lahir partai, DPD Nasdem juga melaksanakan kegiatan yang diawali dengan pemotongan nasi tumpeng. Kemudian dilanjutkan

Informasi dihimpun Waspada di lapangan, hujan deras sepanjang malam menyebabkan debit air sungai Sosa meluap hingga ke pemukiman warga Pasar Lombang, Desa Ujung Batu. Kondisi seperti ini hampir setiap tahun terjadi, ketika memasuki musim hujan. Camat Sosa Asrin Daulay, kepada waspada mengatakan, ratusan rumah yang berada di bantaran Sungai Sosa sangat rentan terdampak banjir. Seperti hujan deras yang turun semalaman, ternyata telah mengakibatkan air sungai Sosa meluap, hingga memasuki

menyantuni anak yatim dan ceramah agama. Selanjutnya, pengurus DPD Nasdem juga menyempatkan diri berbagi dengan para orangtua jompo. Selain berbagi rezeki dengan 150 anak yatim, juga berbagi dengan sejumlah anak tahfiz Quran. Atas terlaksananya kegiatan ini, Imran Saleh mengucapkan rasa syukur. Dia berharap, ke depan Partai Nasdem tetap konsisten memperjuangkan hak-hak rakyat, terutama di Kabupaten Padang Lawas.(a30/B)

Ratusan paket sembako dari Kapolresta Deliserdang Kombes Pol Yemi Mandagi (Kombes YM) disalurkan kepada masyarakat yang menjadi korban banjir dan tanah longsor pada masa pandemi Covid-19. Bencana alam di wilayah hukum Polresta Deliserdang itu, terjadi pada Sabtu (14/11). Kapolresta Deliserdang Kombes YM menyerahkan bantuan sembako berupa paket pangan yakni beras, minyak goreng dan telur kepada 3 Kepala Keluarga (KK) korban tanah longsor di Desa Durian Empat Mbelang Kecamatan STM (Sinembah Tanjung Muda) Hulu, Sabtu (14/11) sore. Di tempat terpisah, Kombes YM juga menyerahkan bantuan 20 paket pangan, masing-masing beras 5 Kg, minyak goreng dan telur satu papan kepada korban banjir kiriman di Perumahan Granit, Desa Tadukanraga, Kecamatan STM (SinembahTanjung Muda)

Hilir Kabupaten Deliserdang. Pada Minggu (15/11), Kombes YM memberi bantuan 100 paket pangan, masingmasing beras 5 Kg, minyak goreng dan telur satu papan di Desa Dalu Sepuluh B, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deliserdang. Kapolresta Deliserdang Kombes YM mengatakan, bantuan itu langsung dikirim dan diserahkan Kapolsek Tigajuhar AKP Salija, kepada tiga korban tanah longsor yang diterima Daniel Tarigan, Juli Barus dan Budi Ariyanto. Selanjutnya, kata Kombes YM, bantuan 20 paket pangan juga dikirim kepada warga korban bencana alam banjir di Desa Tadukanraga yang diserahkan Kapolsek Talunkenas AKP Hendra Tambunan. Di hari yang sama, sembako juga telah disalurkan melalui Kapolsek Tanjung Morawa AKP Sawangin Manurung sebanyak 100 paket kepada masyarakat

terdampak banjir di Desa Dalu Sepuluh B. “Jadi totalnya sebanyak 123 paket sembako diberikan kepada warga korban tanah longsor dan banjir dari sejak Sabtu (14/11) hingga Minggu (15/11),” katanya.

Kombes YM berharap, sembako ini dapat bermanfaat bagi masyarakat terlebih di masa pandemi Covid-19. ”Ya, semoga ini dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak tanah longsor dan banjir,” harapnya.

Sementara itu, Kepala Desa Dalu Sepuluh B, Wantoro menyampaikan terimakasih kepada Kapolresta Deliserdang yang telah peduli kepada masyarakat Tanjung Morawa khususnya di Desa Dalu Sepuluh B.(a16/B)

Waspada/Ist

KAPOLSEK Tanjung Morawa AKP Sawangin Manurung saat menyalurkan sembako dari Kapolresta Deliserdang Kombes YM di Kantor Desa Dalu Sepuluh B.


Aceh

B6

WASPADA Sabtu 21 November 2020

RSUTP Musnahkan Obat Dan BHP Kadaluarsa BLANGPIDIE ( Waspada): Pengelola Rumah Sakit Umum Tengku Peukan (RSUTP), Aceh Barat Daya (Abdya), Jumat (20/11) memusnahkan beragam jenis obat dan Barang Habis Pakai (BHP), yang telah kadaluarsa. Informasi diterimaWaspada diketahui, obat dan BHP yang dimusnahkan merupakan sisa persediaan dari tahun 2011 hingga 30 Juni 2020, kurang lebih senilai Rp2,3 miliar. Proses pemusnahan dengan menggunakan alat berat itu, berlangsung di halaman belakang RSUTP Abdya. Direktur RSUTP Abdya, dr Ismail Muhammad SpB, di sela-sela kegiatan mengatakan, obat-obatan dan BHP yang telah kadaluarsa itu, dimusnahkan untuk melindungi masyarakat dari bahaya, yang disebabkan oleh penggunaan obat dan lain sebagainya. Pemusnahan dilakukan dengan menghancurkan bentuk fisik obat serta BHP. Disaksikan sejumlah unsur terkait, seperti dari Asisten II Bidang Ekonomi Pembangunan dan Kesra Setdakab Abdya, Jamaluddin, pihak Kejari Abdya, kepolisian, Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Aceh, serta sejumlah pihaknya lainnya.”Semua jenis obat dan BHP yang kadaluarsa itu dihancurkan dan kemudian nantinya obat serta BHP yang telah hancur, dikemas lengkap

Waspada/Syafrizal/B

PENGELOLA RSUTP Abdya, memusnahkan beragam jenis obat dan BHP yang telah kadaluarsa, Jumat (20/11).

Mortir Aktif Di Pemukiman Warga IDI (Waspada): Sebuah mortir aktif yang diperkirakan sisa konflik bersenjata ditemukan dalam parit jalan di Gampong Jawa, Kec. Idi Rayeuk, Aceh Timur, Jumat (20/11) sekira pukul 09:20. Belum diketahui jenis mortir tersebut, namun bahan peledak berbentuk lonjong itu berbobot 5 kilogram. Informasi diperoleh, mortir dengan panjang sekitar 25 centimeter itu awalnya ditemukan salah seorang buruh yang sedang menggali tanah untuk

pembangunan parit jalan di Dusun Kebun Kelapa, desa setempat. Tiba-tiba saat menggali parit tersentuh besi berkarat, lalu beberapa buruh memutuskan untuk mengangkat dan membersihkan. Sepintas terlihat seperti bahan peledak, lalu warga melalui aparat desa menginformasikan ke pihak kepolisian. Agar tidak terjadi ledakan di tengah pemukiman penduduk yang padat, temuan mortir keempat yang ditemukan di lokasi yang bersamaan itu lalu dilaporkan ke Satuan Brimob Kompi 2 Batalyon Langsa. Menurut pengakuan sejumlah warga di lokasi, temuan mortir berbentuk lonjong dengan ukuran serupa bukan pertama kali di desa itu. Bahkan beberapa bulan yang lalu, pekerja pembangunan parit jalan

juga menemukan mortir. Diperkirakan, mortir tersebut berasal dari lokasi tanah timbun yang berada di belakang Pendopo Bupati Aceh Timur. Kapolres Aceh Timur AKBP Eko Widiantoro, SIK, MH, dikonfirmasi Waspada, membenarkan adanya penemuan sebuah bahan peledak jenis mortir di wilayah hukumnya. “Iya benar, kita sudah mendapatkan informasi adanya temuan mortir,” katanya. Guna mengantisipasi terjadi ledakan di tengah pemukiman penduduk, Eko mengaku sudah menginformasikan ke Kompi 2 Batalyon B Aramiah Langsa. “Tim Jihandak sedang menuju ke lokasi untuk diamankan,” sebut Eko seraya berharap masyarakat segera melaporkan ke polisi terdekat jika mendapatkan sejenis bahan peledak. (b11/I)

Waspada/M. Ishak/C

POLISI bersama warga berjaga-jaga di lokasi ditemukan mortir aktif di Gampong Jawa, Kec. Idi Rayeuk, Aceh Timur, Jumat (20/11).

Satu Meninggal, Satu Mundur

Waspada/Ali Amran/B

PWI Dan Kominfo Agara Kunjungi Bumi Warta Waspada KUTACANE (Waspada): Puluhan wartawan tergabung dalam wadah PWI dan personel Dinas Kominfo Aceh Tenggara, Jumat (20/11) berkunjung ke Kantor Pusat Harian Waspada, Medan. Kunjungan dirangkai dengan kegiatan studi banding menjelang pelaksanaan uji kompetensi wartawan tersebut, rombongan PWI dan Dinas Kominfo, diterima Humas PT Harian Waspada H Erwan Efendi didampingi Asisten Redaktur Waspada Aceh Rizaldi Anwar. Kepada wartawan yang di-

pimpin Ketua PWI Aceh Tenggara (Agara), Sumardi dan Sekretarisnya Bulkaini serta anggota beserta Kadis Kominfo Zul Fahmi dan Sekretaris Karnodi, Erwan Efendi bercerita tentang sejarah berdirinya Waspada yang lahir tahun 1947, yang mengusung misi mempertahankan kemerdekaan RI dari rongrongan penjajah Belanda yang ingin kembali menguasai Indonesia. Selain itu, Erwan juga menjelaskan pentingnya jurnalis mengikuti uji kompetensi wartawan agar dalam mencari dan mengolah serta menyebarluaskan berita yang berimbang dan

fakta, demi menjaga profesi wartawan yang sangat mulia. Usai berkunjung ke Bumi Warta Waspada, anggota PWI dan Dinas Kominfo Aceh Tenggara melanjutkan kunjungan studi banding ke Tribun Medan. Sebelumnya, Kadis Kominfo Aceh Tenggara Zul Fahmi menyatakan bangga mendengar sejarah berdirinya Waspada yang sejak awal menjadi corong informasi menggagalkan kembalinya penjajahBelandakeIndonesia,demikian juga dengan sambutan pihak Waspada pada PWI Agara dan dinas yang dipimpinnya.(b16)

Kodim 0117/Aceh Tamiang Peduli Kasih KUALASIMPANG (Waspada): Kodim 0117/ Aceh Tamiang peduli kasih bersama Himpunan Putra Putri Keluarga Besar Angkatan Darat (Hipakat) Aceh Tamiang dalam rangka memperingati Hari Pahlawan 10 November 2020. Kegiatan ini bentuk kepedulian dan silaturahmi antara Kodim 0117/ Aceh Tamiang dan Hipakat, berlangsung, Jumat (20/11) di aula Makodim. Sekain itu digelar kegiatan pebagian sembako kepada Warakawuri TNI AD. Dandim 0117/Aceh Tamiang Letkol Cpn Yusuf Adi Puruhita menyampaikan rasa syukur kepada Allah SWT yang masih diberi kesehatan dan kesempatan bisa hadir dalam acara itu.

“Bertepatan momen penting, yaitu hari pahlawan kami membuat kegiatan ini, karena para Purnawirawan, Warakawuri dan Hikayat adalah bagian dari warga Kodim 0117/ Aceh Tamiang,” ujarnya. Sementara, Wakil Ketua Hipakat Aceh Tamiang Armansyah Syam mengatakan, pihaknya mengapresiasi Letkol Cpn Yusuf Adi Puruhita beserta para staf Kodim 0117/Aceh Tamiang yang menyelenggarakan acara itu, karena mereka bisa merasa lebih dekat dan bagian dari Kodim 0117/Aceh Tamiang. Ia berharap kepada Dandim 0117/ Aceh Tamiang, apabila ada kegiatan sosial agar melibat pihaknya sebagai elemen dari keluarga besar TNI AD.

Dalam pembagian sembako secara simbolis dan pemberian cinderamata kepada Warakawuri TNI AD dilakukan langsung Dandim Letkol Cpn Yusuf Adi Puruhita dan turut hadir Kasdim 0117/Atam Mayor Inf. Zulkifli, Ketua Persit KCK cabang XXIV Kodim 0117/Aceh Tamiang Ny ShantiYuningtiyasYusuf Adi Puruhita, Ketua Legiun Veteran Kabupaten Aceh Tamiang, Serma Purnawirawan Mumun, Wakil ketua Hipakat Armansyah Syam, Para Danramil dan Perwira Staf Kodim 0117/ Aceh Tamiang, para pengurus Persit KCK Cab XXIV Kodim 0117/ Aceh Tamiang, para anggota anggota LigiunVeteran, Hipakat dan Warakawuri Kabupaten Aceh Tamiang. (b15/A)

Diskominfo Langsa Akan Gelar Webinar Terbuka Via Zoom LANGSA (Waspada): Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Langsa akan menggelar kegiatanWebinar via zoom bekerjasa dengan Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC-PEN), Senin (23/11) mulai pukul 09:00-11:00 bertajuk ‘Vaksin Aman, Masyarakat Sehat.’ Kabid Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Utama Diskominfo Kota Langsa Boto Pranajaya, ST kepada Waspada, Jumat (19/11) mengatakan, kegiatan Diseminasi Informasi dan Komunikasi Publik Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional melalui Webinar ini terbuka untuk umum. Para peserta akan mendapatkan e-sertifikat. Adapun narasumber pada kegiatan tersebut

yaitu, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Langsa, Yanis Prianto, SE, M.Si dan dari RSUD Kota Langsa dr. Indriany Eka Putri dengan moderator Iqbal Suliansyah, ST, ujar Boto. “Dalam hal ini kami, mengajak dan mengharapkan masyarakat Kota Langsa agar bisa berpartisipasi dan mengikuti kegiatan dalam webinar via zoom tersebut dengan Join Zoom Meeting https://bit.ly/3kLHU26, meeting ID: 885 5694 5424, passcode: KPCPEN,” ujarnya. Selain itu, kegiatan webinar ini juga bisa disaksikan melalui Live Streaming Youtube https://youtu.be/CCWhJ3nz_Zk https:/ /bit.ly/2UAPIsL untuk Registrasi / Absensi Kegiatan https://bit.ly/2HfOQHa, demikian Boto Pranajaya. (b24/B)

Herry Center Sediakan Ambulan Gratis Untuk Masyarakat Abdya

DPRA Akan Uji Tim Pengarah BPBA

ROMBONGAN Dinas Kominfo Aceh Tenggara dipimpin Zul Fahmi dan PWI Aceh Tenggara saat bersama di Gedung Bumi Warta Harian Waspada, Medan, Jumat (20/11).

dengan segelnya untuk dikirimkan ke PTWastec International di Tangerang, guna proses pemusnahan terakhir,” ujarnya. Selama ini lanjutnya, beragam jenis obatobatan dan BHP yang tidak habis terpakai dimaksud, disimpan di gudang penyimpanan dengan pengawasan ketat pihak rumah sakit. Tujuan pemusnahan obat dan BHP yang telah rusak dan kadaluarsa katanya, tadalah untuk menghindari masyarakat dari terpapar produk yang tidak terjamin keamanan, khasiat atau manfaat dan mutunya, akibat efek negatif dari produk-produk tersebut. “Obat kadaluarsa memang seharusnya dimusnahkan dengan cara dibakar atau dirusak dulu kemasannya. Hal tersebut bertujuan agar obat kedaluarsa itu tidak disalahgunakan oleh orang yang tidak bertanggungjawab,” terangnya. Pemusnahan obat merupakan kegiatan penyelesaian terhadap obat yang tidak terpakai karena kadaluarsa, rusak ataupun mutunya sudah tidak memenuhi standar. Obat yang rusak perlu segera dimusnahkan agar obat itu tidak dikonsumsi lagi. Mengkonsumsi obat yang telah rusak, dapat menimbulkan bahaya bagi kesehatan, bahkan dapat menyebabkan keracunan.(b21/B)

IDI(Waspada):KomisiVDPRAceh,akanmelakukan fitandproper test anggota unsur pengarah Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA). Rencananya, pengujian terhadap 10 nama unsur pengarah akan dilakukan, 26-27 November mendatang. “Sebanyak 10 nama yang sudah diserahkan Gubernur Aceh ke DPR Aceh, akan kita seleksi pekan depan,” kata Sekretaris Komisi V DPR Aceh, Iskandar Usman Al Farlaky, SHI, kepada Waspada, Jumat (20/11). Ke-10 nama unsur pengarah tersebut sesuai dengan Qanun Aceh Nomor 6 Tahun 2010 Tentang SOTK BPBA tersebut berdasarkan hasil seleksi oleh lembaga independen yang ditunjuk BPBA. “Nama-nama unsur pengarah akan diseleksi, karena lima diantaranya nanti akan gugur setelah kita fit and proper test di Komisi V DPR Aceh,” kata Iskandar. Sesuai qanun, lanjut politisi PA ini, unsur pengarah sebagaimana pasal 3 ayat (2) berada di bawah dan bertanggungjawab langsung kepada BPBA. “Agenda fit and proper test akan dilaksanakan di ruang rapat Komisi V dengan menerapkan protokol kesehatan COVID-19. Sementara materi yang akan di fit terkait pengetahuan dan pengalaman kebencanaan,” tutur Iskandar. Meninggal Di sisi lain, salah satu dari nama yang dikirim pihak eksekutif atas nama Azhari, telah meninggal dunia. Sementara satu lainnya mengundurkan diri. “Jadi total yang akan kita lakukan fit and proper test sebanyak delapan orang,” kata Al-Farlaky, sapaan Iskandar Usman. Jika unsur pengarah BPBA telah terbentuk, Al-Farlaky berharap dapat melakukan kerja-kerja dalam memperkuat lembaga BPBA di bidang penanggulangan kebencanaan di Aceh. “Kita dorong bisa menjalankan tugas dan fungsinya sesuai ketentuan qanun,” demikian Iskandar. (b11/C)

BLANGPIDIE (Waspada): Herry Center Kamis (19/11), meresmikan layanan ambulan gratis kepada masyarakat Aceh Barat Abdya (Abdya). Bertempat di kantor Herry Center, Desa Alue Sungai Pinang, Kecamatan Jeumpa. Informasi diterima Waspada menyebutkan, layanan ambulan gratis itu, inisiatif oleh Herry Sunanda, pengusaha muda asal Abdya, yang berada di Jakarta. Usai acara seremoni peresmian, kepada Waspada Herry menyampaikan, layanan ambulan itu, merupakan upaya pihaknya dalam membantu pemerintah memberikan pelayanan gratis kepada masyarakat Abdya, khusus dalam menangani dan pencegahan virus Covid-19. “Ini gratis, siapa saja boleh memakai ambulan ini, bukan saja untuk masyarakat Jeumpa, melainkan seluruh masyarakat Abdya, dari Lembah Sabil hingga Babah Rot bisa menggunakan ambulan ini,” katanya. Menurut Herry, tahap awal pihaknya menyediakan sebanyak dua unit ambulan. Satu ambulan akan melayani masyarakat wilayah timur, yang meliputi Kecamatan Lembah Sabil,

Manggeng, Tangan-Tangan dan Kecamatan Setia. Sementara satu unit lainnya, akan memberikan layanan kesehatan gratis masyarakat Abdya wilayah Barat, yang meliputi Kecamatan Babah Rot, Kuala Batee, Jeumpa, Blangpidie dan Kecamatan Susoh. “Kalau ada masyarakat yang ingin pergi berobat atau pulang dari rumah sakit teungku peukan, namun tidak ada ambulan, maka bisa menghubungi kita. Insya Allah, kita siap antar, gratis dan tidak dipungut biaya,” ungkapnya. Agar layanan ambulan gratis itu diketahui seluruh masyarakat Abdya, Herry akan melakukan konvoi dan keliling Abdya. “Sebelum konvoi, besok, kita juga akan membagikan masker kepada masyarakat dan pengendara jalan,” pungkasnya. Dalam kegiatan yang menerapkan protokoler kesehatan itu, turut hadir para pimpinan partaiprovinsidankabupaten, BupatiAcehSelatan, Tgk Amran, Ketua BRA Said Fahrurrazi, Ketua Nasdem Aceh Zaini Djalil, serta sejumlah pejabat lainnya, juga nampak hadir di lokasi.(b21/B)

Rumah Kayu Musnah Terbakar KOTA JANTHO (Waspada): Rumah konstruksi kayu milik Syafaruddin, 25, musnah terbakar, di Gampong Dilib Bukti, Kecamatan Suka Makmur, Aceh Besar, Kamis (19/11). “Dugaan penyebab kebakaran itu karena arus pendek (listrik), dan hal itu sudah dalam penyelidikan pihak yang berwajib,” sebut Farhan AP, Kalaksa BPBD Aceh Besar. Untuk sementara Syafaruddin yang tinggal di rumah itu sendirian, harus mengungsi ke rumah saudaranya. Saat kejadian korban sedang istirahat karena suasana hujan lagi melanda kawasan Aceh Besar. “Tiba tiba korban mencium bau benda terbakar dan beranjak memeriksa sumbernya. Ia melihat ruang tengah api sudah membesar dan langsung keluar minta tolong warga sekitar untuk melakukan pemadaman,” ungkap Farhan. Petugas Damkar BPBD Aceh Besar pos induk Sibreh, yang menerima informasi kebakaran itu pada pukul 16:01 langsung bergerak ke lokasi untuk melakukan penanganan. Tiga unit armada damkar dikerahkan untuk menangani kebakaran itu. Petugas menyelesaikan pemadaman dan pendinginan pada pukul 16:19. Ikut mendampingi petugas Damkar dilokasi Kabid Darlog Isnawati dan Kasi Darurat BPBD Aceh Besar Saifuddin, serta dibantu anggota Polsek, Koramil dan Camat Suka Makmur, dan warga sekitar. (b05/B)

Waspada/Ist

RUMAH konstruksi kayu musnah terbakar di Gampong Dilib Bukti, Kecamatan Suka Makmur, Aceh Besar, Kamis (19/11).

Waspada /Syafrizal/B

PENGUSAHA muda asal Abdya Herry Sunanda, memperlihatkan ambulan yang disediakan pihaknya, untuk membantu masyarakat Abdya. Kamis (19/11).

Peletakan Batu Pertama Rumah Adat Pakpak SUBULUSSALAM (Waspada): Dyah Erti Idawati melakukan peletakan batu pertama Pembangunan Rumah Adat Pakpak Suak Boang Kota Subululussalam, Aceh di Jalan Telaga Biru Indah, Desa Suka Makmur, Kec. Simpang Kiri, Kota Subulussalam (lokasi kolam Joka Padang), Kamis (19/11). Dyah Erti dalam sambutan singkatnya mengungkapkan rasa bangga dengan program di sana dan mendukung percepatan pembangunan rumah adat Pakpak Suak Boang. “Mudahmudahan apa yang dihajatkan terlaksana baik. Diawali niat dengan baik, mendapat berkah dan ridha Allah, dananya pun mengalir lancar dan pembangunannya bisa cepat selesai cepat,” kata Dyah Erti. Selain Dyah Erti, yang melakukan peletakan batu wali kota dan wakil, Dandim 0118 dan Kepala Kejari Subulussalam, disaksikan Ketua dan Wakil Ketua TP PKK, Ketua Komisi A DPRK, para asisten, sejumlah Kepala SKPK, Pengurus Yayasan Pakpak Suak Boang Indonesia (YPSBI), tokoh masyarakat dan undangan lain. Rangkaian kunjungan kerja, Dyah Erti ke daerah ini antara lain Pelantikan Bunda PAUD, Launching Puspaga, Acara BKMT, Peresmian Perkampungan Yayasan Mualaf Center (YMC) dan Penyerahan Bansos TP PKK Aceh kepada YMC, diketuai Juliamin Banurea. Bendahara YPSBI, Abdul Hamid Padang

alias Joka mengatakan, dibutuhkan senilai Rp30 miliar untuk pembangunan rumah adat di sana. Dia yakin, kekompakan etnis Pakpak khususnya, didukung pemerintah, program ini bisa berjalan sesuai harapan. Sementara tanah seluas 30x50 m2 untuk pembangunan itu hibah dari Joka. Ketua YPSBI, Jamasa Cibro melalui sejumlah pertemuan mengatakan, gagasan dibangun Rumah Adat Pakpak Suak Boang di sana sudah cukup lama. “Karena etnis Pakpak ada dan berkembang di daerah ini, tidak juga menjadi saingan bagi etnis lain,” jelas Jamasa Cibro, mantan anggota DPRK Subulussalam itu. Direncanakan, bangunan ini juga akan digunakan tempat edukasi dan pelestarian adat budaya Pakpak agar tetap lestari dan tidak tertindas zaman. Dukungan semua pihak, terlebih etnis Pakpak khususnya sangat diharapkan. Terkaitpeletakanbatupertama,Jamasasangat mengapresiasi Ibu Dyah Erti dan dukungan Pemko Subulussalam. Jamasa mengajak semua etnis yang ada di daerah itu tetap kompak, menjaga dan memelihara toleransi dengan baik. Meski kehadiran istri orang nomor satu di Prov. Aceh itu tak sampai sejam di sana karena akan melanjutkan kunjungan kerja ke Aceh Singkil, Jamasa menilai momentum itu sangat bermakna. “Momentum sangat bersejarah bagi etnis Pakpak Suak Boang,” papar, Jamasa Cibro terpisah. (b17/C)


Aceh

WASPADA Sabtu

21 November 2020

B7 Muhammad Saleh Mundur Dari Jubir PA

Waspada/M. Ishak/B

BUPATI Rocky bersama unsur Forkopimda dan Gugus Tugas memaparkan berbagai langkah khusus dalam penanganan wabah Covid-19 di Pendopo Idi, Aceh Timur, Jumat (20/11).

Mukim, Keuchik Harus Jadi Contoh Pelaksanaan Prokes IDI (Waspada): Kepala desa atau keuchik dan imam mukim sebagai ketua adat terancam jika tidak tidak mematuhi protokol kesehatan (prokes). Bahkan tim gabungan dalam Operasi Yustisi akan menjatuhi sanksi berat sesuai Peraturan Bupati (Perbup). “Jika kepala desa kedapatan tidak patuh terhadap protokol kesehatan, maka akan kita tindak tegas sesuai ketentuan,” tegas Bupati Aceh Timur H. Hasballah HM.Thaib atau Rocky,

di sela-sela Rapat Koordinasi (Rakor) FORKOPIMDA di Pendopo Idi, Jumat (20/11). Begitu juga dengan imam mukim sebagai ketua adat di wilayahnya, juga akan diharap harus menjadi contoh yang baik dalam kepatuhan dan ketaatan mengenakan masker, menjaga jarak dalam setiap pertemuan dan menghindari perjalanan ke daerah terjangkit. “Jika imam mukim kedapatan tidak mengenakan masker, akan ditindak dan diproses,” tutur Rocky. Oleh karenanya, diharapkan kepala desa dan imam mukim agar terus mengingatkan masyarakat tetap mengenakan masker dan menjaga jarak dalam setiap kegiatan sosial, baik kenduri maulid, pengajian akbar

dan hajatan lainnya. “Kami juga perlu ingatkan pemilik hajatan pesta perkawinan dan hajatan lainnya agar berlangsung sesuai prokes,” timpa Rocky. Di saat berbagai kegiatan sosial kemasyarakatan berlangsung tidak sesuai protokol kesehatan, maka peluang penyebaran dan penularan wabah Covid-19 akan terbuka, apalagi tamu yang diundang datang dari berbagai desa dan kecamatan. “Oleh karenanya, hajatan pesta perkawinan harus sesuai protokol kesehatan, terutama pemilik rumah perlu menyediakan tempat cuci tangan dan mengatur jarak tempat duduk,” imbuh Rocky. Kapolres Aceh Timur AKBP EkoWidiantoro, SIK, MH, dalam

Komisi II DPRK Aceh Tamiang Tinjau Pokdakan Air Tawar KUALASIMPANG (Waspada): Komisi II DPRK Aceh Tamiang meninjau lokasi Kelompok Budidaya Ikan (Pokdakan) air tawar Mina Sejahtera, Kampung Upah, Kecamatan Bendahara melihat langsung perkembangan usaha budidaya yang dijalankan kelompok tersebut. “Selain itu, kunjungan ini untuk memenuhi permohonan dan usulan program yang sudah berjalan dengan budidaya ikan gurami,” kata H. Saiful Sofyan, anggota Komisi II DPRK Aceh Tamiang kepada Waspada di ruang kerjanya, Jumat (20/11). Dari hasil pemantauan lapangan itu, Saiful Sofyan menyampaikan, Komisi II DPRK Aceh Tamiang untuk ke depannya akan memberikan perhatian bagi kelompok budidaya ikan air tawar Mina Sejahtera dengan jenis ikan lainnya yang dinilai sesuai dan tepat untuk pengembangannya dari kolam-kolam yang sudah dimiliki oleh ma-

sing-masing anggota kelompok. Menurutnya, upaya ini dirasakan penting sehingga para pengurus dan keanggotaan kelompok budidaya tersebut bisa terbuka akses lapangan kerja, bahkan dapat membantu pendapatan mereka dari sektor budidaya dimaksud. “Apalagi di tengah kondisi pandemi Covid19, sendi-sendi perekonomian masyarakat harus bisa bangkit agar penghasilan dari usaha itu dapat memenuhi kebutuhan hidup anggota Pokdakan Mina Sejahtera,” ujar Saiful Sofyan politisi Partai Demokrat. Disebutkannya, walaupun Pokdakan Mina Sejahtera ini masih beranggotakan 12 orang, tetapi setiap anggotanya diwajibkan membuat kolam ikan air tawarnya. “Komisi II DPRK Aceh Tamiang berharap agar Pokdakan ini bisa tumbuh dengan berbagai program bidang budidaya ikan air tawar sehingga program pemberdayaan perekonomian masyarakat melalui

bantuan pemerintah sebagaimana diharapkan bisa berjalan dengan baik,” ungkap Saiful. Saiful Sofyan menegaskan, pihaknya akan terus mendampingi masyarakat, terutama bidang-bidang yang berada di bawah mitra kerja Komisi II DPRK Aceh Tamiang. “Kami berharap pemerintah daerah dalam menyalurkan bantuan harus tepat sasaran dan sesuai kebutuhan dari penerima manfaat,” tegasnya lagi. Di samping itu juga, pendampingan melalui dinas terkait harus diberikan secara kontinu sehingga usaha yang digeluti kelompok masyarakat bisa berkembang serta berdayaguna. “Terutama dalam sektor peningkatan ekonomi kerakyatan,” pinta Saiful Sofyan sembari menyebutkan,kunjungan lapangan ini langsung dihadiri Ketua Komisi II DPRK Aceh Tamiang, Samuri beserta anggota yaitu, Hj.Rosmalina, Muhammad Saman dan Salbiah. (b15/B)

kesempatan yang sama menambahkan, pihaknya sebagai bagian dari petugas dalam Tim Gugus Tugas Penanganan dan Pencegahan Covid-19 di Kabupaten Aceh Timur akan terus mendampingi tim gabungan dalam setiap operasi yustisi. “Kita juga melalui polsek terus mengimbau masyarakat tetap menjaga jarak, mengenakan masker dan sering mencuci tangan. Hal itu penting untuk pencegahan penularan, sebab kasus demi kasus daerah ini terus menunjukkan peningkatan yang kini telah mencapai 95 kasus positif Covid-19, lima diantara-

nya meninggal dunia,” demikian Eko Widiantoro. Dalam Rakor Forkopimda Aceh Timur kali ini hadir juga Kajari Aceh Timur Abon Hasbulloh Syambas, MH, Ketua DPRK Aceh Timur Tgk. Muhammad Daud, Sekda Aceh Timur Ir. Mahyuddin Syech Kalad, M.Si, Asisten Administrasi Umum Setdakab Aceh Timur Teuku Reza Rizki, SH, M.Si, Kasatpol-PP dan WH Teuku Amran, MM, Jubir Gugas Penanganan dan Pencegahan Covid-19, Dr. H. Edy Gunawan MARS dan Kepala BPBD Aceh Timur Ashadi, MM. (b11/I)

MAN-3 Aceh Utara Tingkatkan Minat Baca Siswa LHOKSUKON (Waspada): MAN-3 Aceh Utara bekerjasama dengan Perpustakaan dan Arsip Aceh Utara, menggelar kegiatan literasi untuk siswa dan guru. Kegiatan tersebut menyambut HUT PGRI, serta meningkatkan minat baca siswa di tengah pandemi Covid-19. Menurut siaran pers yang diterima Waspada, Jumat (20/ 11) dalam rangka memperingati hari ulang tahun PGRI, pada 25 November 2020, Madrasah Aliyah Negeri-3 Aceh Utara mengadakan kegiatan literasi. Kegiatan tersebut juga untuk meningkatkan minat baca siswa di tengah pandemi Covid-19. Kepala MAN-3 Aceh Utara Joko Sudarsono, S.Pd, M.Pd menyatakan, kegiatan literasi ini untuk para siswa dan guru. Namun bukan hanya untuk memperingati HUT PGRI saja, melainkan juga agar para siswa dan guru dapat lebih memahami pentingnya membaca buku bagi keberhasilan pendidikan di masa yang akan datang. Ratusan judul buku dari Perpustakaan dan Arsip Aceh Utara, dipersiapkan untuk kegiatan tersebut. Sebanyak 280 siswa bersama 42 guru, membaca buku dan mengambil kesimpulam dari hasil bacaannya. Para siswa tetap mengikuti protokol kesehatan (Prokes) Covid-19. Mereka memakai masker saat berkumpul di depan mobil perpustkaan. Menurut Joko Sudarsono, minat membaca bagi siswa akhirakhir ini, apalagi pada kondisi pandemi Covid-19 menurun. Sehingga pihak MAN-3 Aceh Utara mengajak para siswa dan guru, agar kembali memahami dan mengerti betapa pentingnya membaca. Dia menambahkan, dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan minat baca bagi siswa dan guru di MAN3 Aceh Utara. Bahkan kegiatan literasi, dapat menginspirasi sekolah-sekolah lain terutama di Aceh Utara. Sementara pengawas di MAN-3 Aceh Utara Drs. M. Amin Ismail mendukungkegiatantersebut.Bahkandiaikutbersamapesertadalam kegiatanliterasi.Menurutnya,kegiataninisangatmemberikanmotivasi baikuntuksiswadanguru.“Sayasangatsenangdapatmenjadibagian dari kegiatan ini,” sebutnya. (b08/B)

Amin Rais Banting Stir Jualan Pisang Di Aceh Tamiang Hampir tidak ada orang yang tidak kenal dengan sosok lelaki yang biasa disapa dengan nama panggilan Amin Rais di Kabupaten Aceh Tamiang dan sekitarnya. Lelaki ini sudah pernah terjun ke blantika dunia politik, namun gagal meraih kursi di parlemen. Menurut Amin Rais, dirinya sudah pernah nyaleg sebanyak dua kali yaitu pada Pemilu legislatif tahun 2009 dan 2019 yang silam. “Perolehan suara yang saya raih kurang mendapat duku-

ngan dari rakyat dan lagi pula memang bukan sebagai rahasia umum, Pemilu legislatif memang harus perlu banyak uang untuk biaya politik,” ujarnya. “Apalagi sebahagian pemilih memang cendrung memilih caleg yang punya banyak uang untuk ikut dalam bermain yang money politic untuk meraih kursi, memang tidak semua begitu, namun banyak yang bermain seperti itu,” ungkap Amin Rais ketika Waspada menyambangi tempat dirinya berjualan pisang yang berlokasi

di depan pintu gerbang halaman masuk komplek Perkantoran Pemkab Aceh Tamiang, Selasa (17/11) sore. “Alhamdullillah juga walaupun gagal meraih kursi sebagai anggota dewan di DPRK Kabupaten Aceh Tamiang karena dengan kegagalan itu membuat saya semakin meningkatkan iman kepada Allah SWT,” ucap Amin Rais. Amin Rais mengaku selama bertahun-tahun dirinya bersama istrinya, Sariyah menggeluti bisnis sebagai agen koran harian

Waspada/Muhammad Hanafiah/B

AMIN Rais sedang melayani pembeli pisang barangan yang dijualnya di atas becak mesin yang berlokasi di depan pintu gerbang jalan masuk Komplek Perkantoran Pemkab Aceh Tamiang, Selasa (17/11) sore.

Waspada dan media lainnya di Kota Kualasimpang, Kab. Aceh Tamiang.“Penghasilan dari agen koran dan mengecer koran Alhamdullillah lumayan juga,” ujarnya. Menurut Amin, memang pada saat ini terjadi juga penurunan omzet dalam bisnis sebagai agen dan pengecer koran karena dampak Covid-19 dan kantor-kantor juga berdalih tidak ada anggaran untuk membayar rekening koran. “Namun pengurangan omzet tidak begitu banyak, pendapatan juga masih lumayan dari bisnis berdagang koran,” ungkapnya. Menurut Amin Rais, untuk menambah pendapatan dalam memenuhi kebutuhan hidup, dirinya juga banting setir berjualan pisang pada saat pandemi Covid-19. “Harus banyak makan buah-buahan agar daya imunitas tubuh tetap stabil dan tetap sehat. Makan pisang barangan bisa meningkatkan daya imunitas tubuh,” saran Amin Rais. Amin Rais menyatakan, pisang yang dijualnya ada yang berasal dari hasil pohon pisang di kebun miliknya dan sebahagian lagi ada juga pisang yang berasal dari petani. “Harus kita beli pisang hasil kebun petani. Selain untuk meningkatkan perekonomian bagi petani, juga sebagai sarana promosi pisang hasil kebun milik petani di daerah ini supaya rakyat tahu ada pisang barangan hasil kebun

yang dijual sehari-hari,” tutur Amin. Amin Rais merincikan harga pisang barangan yang dijualnya untuk ukuran pisang sisir yang kecil Rp20 ribu per sisir dan pisang ukuran besar harganya Rp25 ribu per sisir. “Setiap hari bisa laku jualan pisang barangan puluhan sisir karena ramai yang beli. Penghasilan saya juga lumayan,” ungkap Amin yang tidak bersedia menyebutkan penghasilannya setiap hari dari hasil penjualan pisang yang dilakoninya. Meskipun begitu Amin Rais mengatakan, sebagai agen koran dan penjual pisang, dua orang anaknya yaitu yang besar, laki-laki dan yang perempuan sudah selesai kuliah meraih gelar sarjana. Anak yang besar lakilaki sudah selesai selesai kuliah jurusan informatika Unsyiah dan adiknya juga sudah selesai kuliah MIPA Kimia Unsyiah. Sedangkan yang seorang lagi yang paling kecil, perempuan masih kuliah di teknik Pertanian Unsyiah, Banda Aceh. “Alhamdulillah juga anakanak bisa saya biayai kuliahnya ,ada yang sudah selesai kuliah dan ada seorang lagi yang masih kuliah,” pungkas Amin Rais yang mempunyai nama asli Rusdi, SE yang mengaku berusia 45 tahun dan berasal dari Gampung Aree, Kecamatan Delima, Kabupaten Pidie, Provinsi Aceh. Muhammad Hanafiah/F

MEDAN (Waspada): Setelah kurang lebih satu tahun empat bulan (sejak 18 Juli 2019). H. Muhammad Saleh (foto) atau akrab disapa Shaleh, mengundurkan diri dari posisinya sebagai Juru Bicara (Jubir), Dewan Pimpinan Aceh (DPA) Partai Aceh (PA). “Benar, terhitung 1 Desember 2020, saya tidak lagi menjadi Jubir PA. Surat pengunduran diri sudah saya serahkan pada Ketua DPA PA H. Muzakir Manaf (Mualem) dan Sekretariat PA beberapa waktu lalu di Banda Aceh,” jelas Shaleh, melalui siaran persnya yang diterima Waspada Jumat (20/11). Menurut Shaleh, pengunduran dirinya itu hanya karena tak memiliki waktu penuh, cukup dan fokus untuk mengemban amanah besar tersebut. Sementara, sebagai partai politik lokal (parlok) terbesar di Aceh, Partai Aceh membutuhkan seorang Jubir yang memiliki waktu penuh dan bisa all out untuk mengemban amanah tersebut. “Sebagai parlok mayoritas kursi di DPR Aceh dan DPRK se-Aceh, tentu membutuhkan Jubir yang mumpuni. Apalagi, tantangan di Parlemen dan Pilkada mendatang cukup besar. Sebab, perolehan kursi Partai Aceh terus mengalami degradasi (penurunan) dari periode ke periode,” jelas Shaleh. Selain itu, menurut Shaleh, dirinya akan kembali fokus untuk keluarga serta mengelola media cetak dan siber miliknya. Namun, secara pribadi dia siap dan bersedia membantu Mualem secara personal jika diminta dan dibutuhkan. “Usia saya juga tidak muda lagi, karena itu biarlah posisi ini diisi sosok anak muda atau

kader Partai Aceh yang visioner dan lebih profesional. Terutama memiliki waktu penuh,” ujar Shaleh. Begitupun diakui Shaleh, selama setahun lebih dia menjadi Jubir PA, banyak kepercayaan yang telah diberikan Mualem pada dirinya. Termasuk menyusun berbagai konsep serta strategi lainnya. Misal, Shaleh mengagas dan melaksanakan pembekalan bagi anggota DPRA dan DPRK Partai Aceh se-Aceh, Desember 2019 lalu di Sabang. Pelatihan Humas dan Jubir se-Aceh di Banda Aceh serta Rapat Pimpinan (Rapim) PA se-Aceh di Meulaboh Aceh Barat tahun ini. Tak hanya itu, Shaleh juga mengagas konsep serta pemikiran Silabus Perkaderan Partai Aceh, Road Map dan Strategi Partai Aceh (2020-2024), Strategi Pemenangan Pemilu dan Pilkada, Penyempurnaan AD/ART serta Tata Cara Rekrutmen Kepala Daerah, Anggota DPRA dan DPRK se-Aceh. “Ya, hanya itulah yang bisa saya berikan selama hampir setahun lebih saya bersama Partai Aceh. Tentu masih jauh dari harapan dan kesempurnaan serta perlu dipertajam kembali oleh para tokoh PA,” ucap Shaleh. Shaleh juga mengucapkan terima kasih atas kepercayaan Mualem serta jajaran DPA Partai Aceh kepada dirinya selama ini. Termasuk para media pers dan wartawan, yang telah bekerjasama dengan baik. “Saya mengucapkan terima kasih kepada media pers dan rekan-rekan jurnalis atas kerjasama selama ini. Saya berharap, kesempatan serupa juga dapat terjalin dengan Jubir PA berikutnya,” harap Shaleh.(m14/A)

Personel TNI Kodim 0110/Abdya Kunjungi Sekolah BLANGPIDIE (Waspada): Personel TNI Koramil 02/Kuala Batee, jajaran Kodim 0110/ Aceh Barat Daya (Abdya), Jumat (20/11) mengunjungi sejumlah sekolah dalam kawasan Kecamatan setempat. Hal itu dilakukan dalam upaya penerapan protokol kesehatan (Prokes) Covid-19. Dandim 0110 Abdya Letkol Inf Arip Subagiyo, melalui Serda MA Aritonang, salah seorang personel Koramil 02/Kuala Batee mengatakan, seperti diketahui penyebaran Covid-19 hingga kini masih menjadi ancaman bagi seluruh kalangan masyarakat. Akan hal itu, diperlukan kepedulian bersama untuk mencegah dan memutus mata rantai penyebarannya, dengan cara mengedukasi seluruh lapisan masyarakat, tak terkecuali para pelajar. ”Selain mengedukasi para pelajar, kami juga mengingatkan mereka untuk tetap menambah asupan gizi agar dapat meningkatkan kekebalan tubuh mereka. Menerapkan pola hidup sehat dan mematuhi protokol kesehatan adalah cara terbaik untuk mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” ujarnya. Ditemui saat memberikan pemahaman kepada pelajar SDN 5 Kuala Batee, terkait penerapan Prokes Covid-19., pihaknya mengaku terus bergerak mengunjungi masyarakat, termasuk di lingkungan sekolah, dengan mensosialisasikan

Prokes Covid-19, serta memberi himbauan 3M kepada peserta didik di sekolah, yaitu memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan, agar bisa terhindar dari penyebaran Covid-19. Menurutnya, kegiatan tersebut dilaksanakan juga berdasarkan Instruksi Presiden Nomor 6 tahun 2020, tentang peningkatan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan, dalam pencegahan dan pengendalian Covid-19. Dengan tertib menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dapat menjadi salah satu upaya memutus mata rantai penyebaran dan penularan virus Covid-19. “Setiap kegiatan kunjungan ke sekolah, kami juga memeriksa sarana yang disiapkan sekolah seperti, ruang belajar, peralatan pengecekan suhu tubuh, tempat cuci tangan, penggunaan masker hingga jarak siswa saat belajar dalam ruangan,” sebutnya. Kepala SDN 5 Kuala Batee, Ibrahim, S.Pd, mengapresiasi upaya yang dilakukan personel TNI, dalam mengingatkan masyarakat hingga pelajar terkait penerapan Prokes Covid-19. Melalui edukasi yang disampaikan, pihaknya berharap peserta didik semakin disiplin, untuk menerapkan pola hidup sehat dan selalu mematuhi protokol kesehatan,agarterhindardariviruscorona.“Mudahmudahan pandemi ini segera berakhir. Dengan demikian kegiatan berlajar mengajar bisa kembali normal seperti biasa,” pungkas-nya.(b21/B)

Waspada/Syafrizal

PERSONEL TNI Koramil 02/Kuala Batee jajaran Kodim 0110 Abdya, memberikan edukasi terkait penerapan Prokes Covid-19 kepada pelajar SDN 5 Kuala Batee, Jumat (20/11).

Pakai Pupuk Alami, Pohon Nangka Warga Pidie Berbuah Lebat SIGLI (Waspada): Di tengah masa pandemi banyak orang menjajal hobi baru, salah satu-nya dengan menanam ataupun merawat tumbuhan yang tum-buh di sekitar pekarangan rumah. Seperti dilakoni Nandri Hamzah, biasa disapa Cek Nan-dri, warga Raya Utue, Kecama-tan Pidie, Kabupaten Pidie. Di tengah wabah Covid-19, dia me-manfaatkan waktu luangnya di rumah dengan merawat satu batang pohon Nangka kuning (Artocarpus heterophyllus-red) yang tumbuh di halaman rumahnya. Bermodalkan setengah karung pupuk alami buatan Bupati Pidie Roni Ahmad (Abusyik). Pohon nangka milik Cek Nandri kini berbuah lebat sampai ke akar. “Tanaman nangka ini usia-nya sekira 6 tahun. Sebelum saya kasih pupuk alami buatan Abusyik, buahnya kurang ba-nyak. Tumbuh di bagian atas saja, namun setelah saya kasih pupuk alami milik Abusyik ini sekira dua bulan lalu sekarang buahnya berjubel sampai ke bawah ke akar,” kata Cek Nandri, kepada Waspada, Jumat (20/11). Dia mengisahkan, awalnya dia merasa suntuk karena enggan keluar rumah. Sementara dia juga merasa tidak nyaman melihat ada setengan karung beras ukuran 15 Kg pupuk alami pemberian Abusyik belum dimanfaatkan. Kebetulan cerita dia, ada pohon nangka yang tumbuh di halaman rumahnya. Rasa buah nangkanya, kata Cek Nandri manis dan lezat. Namun sejak beberapa tahun terakhir buah nangka tersebut kurang banyak berbuah. Kendati berbuah tetapi sebagiannya busuk. Selanjutnya, Cek Nandri mengambil pupuk alami buatan Abusyik tersebut ditaburi semua

Waspada/Muhammad Riza/B

NANDRI Hamzah, alias Cek Nandri sedang merawat pohon nangka yang berbuah lebat setelah diberikan pupuk alami buatan Abusyik, Bupati Pidie, Jumat (20/11). pada batang pohon nangka tersebut. “Saya gali ukuran sekira satu setengah meter dari batang. Lalu semua pupuk itu saya tabur melingkar ke dalam urukan tanah tersebut. Dua bulan kemudian, buahnya muncul banyak sampai ke bawah ke akar-akarnya,” ucapnya. (b06/B)


Kreasi

B8

WASPADA Sabtu 21 November 2020

M ESKI

belum memiliki pengalaman kerja, tetapi ada banyak keunggulan menjadi mahasiswa lulusan baru (fresh graduate). Tentu, karena ada beberapa perusahaan yang mencari lulusan baru untuk direkrut bekerja.

Ada beberapa faktor yang dapat menjadi pertimbangan perusahaan untuk merekrut lulusan baru. Apa saja itu? Melansir akun Instagram Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), ini keunggulannya. Biasanya, banyak mahasiswa yang merasa minder ketika menjadi lulusan baru atau fresh graduate. Merasa kurang percaya diri dengan kemampuan yang dimiliki untuk terjun ke dunia kerja. Tapi, menjadi fresh graduate juga memiliki banyak keunggulan, yakni: 1. Masih ada semangat belajar Menjadi seorang fresh graduate umumnya masih memiliki jiwa dengan semangat belajar yang tinggi. Selain itu juga masih haus ilmu dan pengetahuan baru yang menjadikannya lebih mudah berkembang dan cepat untuk beradaptasi.

2. Punya loyalitas Menjadi fresh graduate berada dalam tahap mencari pengakuan bahwa mereka bisa bekerja, walaupun pekerjaan pertama yang didapatnya kerap dijadikan batu loncatan. Akan tetapi ketika melakukan semua pekerjaan dengan maksimal dan semangat kerja yang tinggi, produktivitas pun ikut meningkat. 3. Inovatif Semenjak di bangku kuliah, fresh graduate ini dituntut untuk memutar otak dengan mengerjakan tugas demi menghasilkan ide kreatif. Bahkan menghasilkan gagasan-gagasan baru serta kebebasan mengakses informasi di era 4.0 ini membuat kehadiran fresh graduate menjadi warna baru di sebuah perusahaan. Diharapkan, fresh graduate mampu menghadirkan ide-ide segar, gagasan baru dan sebagai inovasi untuk kemajuan perusahaan.

NET

4. Ambisius Mendengar kata ambisius, maka banyak yang beranggapan bahwa ambisius merupakan hal negatif. Tapi bagi fresh graduate justru merupakan keunggulan. Individu yang

ambisius berarti memiliki motivasi yang sangat kuat untuk terus maju, maka individu tersebut akan berusaha maksimal untuk mencapai berbagai tujuan yang telah ditetapkan. (net/m33)

Meski Virtual, Peringatan Maulid SMA Al Ulum Terpadu Tetap Khidmat PANDEMI Covid-19 yang masih melanda tidak menghambat Oganisasi Rohis SMA Islam Al Ulum Terpadu untuk menggelar kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW seperti tahun-tahun sebelumnya. Namun perbedaannya pada tahun ini kegiatan tersebut dilaksanakan secara virtual atau online dengan menggunakan aplikasi Zoom Meeting. Meski berlangsung secara online, suasana khidmat serta antusias siswa dalam mengikuti kegiatan ini tetap tinggi. Seperti diketahui peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1442H/ 2020 M yang mengusung tema ‘Meneladani Akhlakul Karimah Nabi Muhammad Saw Sebagai Bekal Pribadi Yang Unggul dan Berkarakter’ telah terlaksana dengan baik dan lancar, beberapa waktu lalu. Kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW diawali dengan pembacaan ayat suci Alquran oleh Ketua Rohis SMA Islam Al Ulum Terpadu Medan Morado Paruhum Harahap. Lalu dilanjutkan dengan kata sambutan yang disampaikan oleh Kepala SMA Islam Al Ulum Terpadu Medan, Bambang Hardian Damanik SPd.

Waspada/Arianda Tanjung

SUASANA peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW SMA Islam Al Ulum Terpadu Medan yang dilaksanakan secara virtual, beberapa waktu lalu. “Dan sangat diharapkan semoga kegiatan seperti ini dapat berlangsung setiap tahun dan insha Allah akan me-recharge ingatan dan iman kita tentang sosok yang hampir sempurna ini serta dapat menjadikan kita sebagai hamba Allah yang lebih bertakwa. Aamiin ya Rabbal Alamin,” jelas Bambang.

Selanjutnya acara diisi dengan Tausiyah yang disampaikan oleh Ustadz Junaidi Sirait, SPdI yang menyampaikan tentang figur Nabi Muhammad SAW yang merupakan sosok teladan dan berakhlakul karimah serta sangat terpuji. ”Untuk itu sangat diharapkan agar para

generasi penerus khususnya siswa/i SMA Islam Al Ulum Terpadu Medan dapat menjadikan Nabi Muhammad SAW sebagai teladan dan idola serta inspirasi dan menjalankan sunnah sunnah yang sudah beliau contohkan dalam segala aspek kehidupan,” pintanya. *Arianda Tanjung

Lima Hal Penting Ketika Membuat CV Bagi “Fresh Graduate” CURRICULUM Vitae (CV) ibarat kunci untuk membuka gerbang utama perusahaan yang ingin kamu lamar untuk magang atau bekerja. Melalui CV, pihak HRD akan melihat apakah kamu layak menjadi calon kandidat untuk mengikuti seleksi tahap selanjutnya. Meski begitu, tidak sedikit mahasiswa maupun “ fresh graduate” yang masih bingung dalam menyusun CV, terutama bagi kamu yang belum memiliki pengalaman kerja. Melalui laman Instagram, Direktorat Jenderal (Ditjen) Pendidikan Tinggi (Dikti) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan memberikan beberapa hal penting yang perlu diperhatikan dalam menyusun CV. Sebelum menyusun, Ditjen Dikti menyarankan kamu untuk melakukan riset sederhana terkait dengan tempat kerja yang ingin dilamar. Apakah bergerak di bidang industri kreatif, perusahaan strategis, agensi atau pemerintahan. “Karena hal ini akan memengaruhi bagaimana insan Dikti melampirkan foto, informasi pengalaman serta keterampilan. Misalnya saja, melamar pada instansi pemerintahan tentu menampilkan gaya foto yang terkesan lebih formal dibanding ketika mendaftar pada startup,”

saran Ditjen Dikti. 1. Tata letak informasi Pastikan kamu meletakkan semua informasi penting yang ingin ditonjolkan pada sebelah kiri bagian atas agar pihak perekrut atau HRD akan lebih dahulu membaca informasi tersebut. Bila menggunakan poin-poin, pastikan urutan teratas adalah pengalaman atau pendidikan terakhir yang kamu jalani. 2. Tampilan foto Gunakan foto yang profesional dan menarik, sesuai dengan bidang yang akan kamu lamar. Meski begitu, sejumlah perusahaan bisa saja mencantumkan syarat dalam membuat pas foto, misalnya warna latar belakang foto atau warna jas. Pastikan kamu mengikuti syarat tersebut.

3. Detail informasi pendidikan dan pengalaman Bila kamu telah memiliki pengalaman kerja sebelumnya, sebaiknya lebih dahulu mencantumkan informasi prestasi yang mungkin pernah didapat, barulah menuliskan lingkup kerja yang dilakukan. Bagi fresh graduate, kamu dapat mencantumkan nama universitas, prodi/ jurusan, angkatan dan tahun lulus. Tunjukkan pula keistimewaan lainnya seperti IPK yang tinggi, cumlaude dan beasiswa yang pernah diperoleh selama kuliah. Bagi kamu yang aktif berorganisasi wajib mencantumkan pengalaman tersebut seperti jabatan strategis serta pencapaian yang diraih melalui organisasi tersebut. 4. Cantumkan keterampilan dengan jujur Kamu dapat menuliskan

keterampilan (soft skill) yang dimiliki dan relevan dengan pekerjaan atau posisi yang dilamar. Menurut metode Situation, Task, Action, Result (STAR), kamu dapat mendeskripsikan keterampilan dengan jelas dan rinci yang bertujuan untuk menarik perhatian HRD. Terutama pada result yang dihasilkan selama beberapa tahun terakhir. Cobalah deskripsikan keterampilan apa saja yang digunakan untuk result tersebut. 5. Bahasa Indonesia atau Inggris? Penggunaan bahasa perlu diperhatikan apakah kamu melamar untuk perusahaan nasional atau multinasional. Meski begitu, apapun bahasa yang kamu gunakan, pastikan tata bahasa yang digunakan baik, runut, padat dan jelas. (net/m33) NET

Terima Anggota Baru, Bukti LPM Stikpress Bangkit lagi

Waspada/Ist

SUASANA rapat Pengurus Stikpress di kampus STIK-P Medan.

SETELAH lebih kurang dua tahun berjalan di tempat karena mengalami proses kedewasaan dalam berorganisasi, Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Stikpress yang merupakan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) di Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi “Pembangunan” (STIK-P) Medan akhirnya kembali bangkit. Hal ini terbukti pada Sabtu (14/11) lalu, anggota organisasi LPM stikpress membuka prekrutan anggota baru bagi mahasiswa di lingkungan Kampus STIK-P Medan. Seperti diketahui bila LPM Stikpress merupakan wadah atau tempat pembelajaran pertama bagi mahasiswa yang ingin mengetahui kegiatan dan tugas-tugas jurnalistik. selain itu, Stikpress juga sebagai ruang inspirasi mahasiswa untuk menuangkan fikiran kritis lewat tulisan terhadap pandangan dan kebijakan yang terjadi, baik di dalam kampus maupun luar kampus. Ketua LPM Stikpress, Ahmidal Yauzar mengatakan, perekrutan anggota baru diharapkan mampu

memberikan warna baru dan berkontribusi untuk berkarya bersama lewat karya jurnalistik. Ia pun berharap dengan bangkit dan dibukanya kembali perekrutan ini juga menambah anggota dan terciptanya jurnalis-jurnalis baru sebagai kontrol sosial di massa mendatang. “Stikpress merupakan sebuah lembaga pers mahasiswa yang berkedudukan di Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Pembangunan (STIK-P) Medan. Berdiri pada tanggal 28 Oktober 2015 yang di pelopori oleh 14 mahasiswa- mahasiswi STIK-P” , terangnya. Lanjut Ahmidal, Stikpress berjalan dengan proses yang penuh dengan suka duka, dan dibentuk atas kegelisahan mahasiswa yang minim untuk membaca dan menulis serta adanya nilai-nilai penindasan yang terjadi di dalam perguruan tinggi yang disengaja ataupun tidak disengaja. “Tujuan stikpress sesuai dengan visi membentuk mahasiswa kritis dan konseptual,” tambahnya singkat. *Arianda Tanjung


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.