Swara kita 27 april 2017

Page 1

KAMIS 27 APRIL 2017 NOMOR 3211 TAHUN XI

Harga: Rp.3000,Luar Kota + Ongkos Kirim

HARGA Langganan: Rp. 50.000,-/bulan (luar kota tambah ongkos kirim) NO REK: 001 01.52.000663-1 Bank Sulut a/n PT. Sulut Lestaripress ALAMAT: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado, Telp (0431) 841060, Fax: (0431) 841071

Berpikir dan berbuat

INTERNASIONAL

Menanti ledakan nuklir Kim Jong-un SEBULAN lebih telah berlalu sejak Amerika Serikat dan Korea Selatan secara terbuka menyatakan Korea Utara siap melakukan uji coba bom nuklir. Namun, gelegar ledakan senjata mematikan itu tak kunjung terdengar. Dunia harap-harap KIM Jong-un cemas menanti uji coba keenam yang dikhawatirkan itu dan dengan setiap uji coba peluru kendalinya, Korea Utara semakin dekat dengan senjata nuklir yang diklaim bisa mencapai daratan Amerika Serikat. Menurut Jean Lee, dosen kajian Korea Utara, sebenarnya Pyongyang bisa dibilang hampir pasti bakal melakukan uji coba nuklir itu suatu waktu nanti. “Namun, mereka kini mengatur waktu secara hati-hati dan memperhatikan sejumlah faktor,” ujarnya, Rabu (26/4). Seorang pejabat AS secara terpisah mengatakan pihak militer sempat mendeteksi aktivitas signifikan, seperti penggalian di terowongan pintu masuk di situs uji coba Punggye-ri, Korea Utara. Namun, menurutnya aktivitas itu menunjukkan uji coba nuklir masih belum akan dilakukan. Biasanya, masalah dalam negeri dan geopolitik sangat diperhatikan ketika negara komunis terisolasi ini melakukan uji coba nuklir. Teknologi itu digunakan untuk tujuan teknis maupun politis, menunjukkan kemampuan rezim Kim Jong-un dan mengirim pesan perlawanan untuk musuh-musuh di luar negeri. Uji coba kerap dilakukan pada waktu yang dapat dengan mudah diperkirakan, kata Lee. Pengambilan waktu yang tepat dilakukan untuk menekankan faktor geopolitik atau mendekati hari libur untuk memanfaatkan semangat nasionalis warganya. Pada 16 April, sehari setelah peringatan hari lahir Kim Il-sung sekaligus hari libur terpenting di Korea Utara, pemerintah pun menguji coba rudalnya, meski berujung gagal. Rudal pertama setelah Presiden AS Donald Trump menjabat juga dilakukan ketika ia bertemu dengan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe, Februari lalu. Sempat ada spekulasi soal kemungkinan uji coba nuklir dilakukan bertepatan dengan hari jadi militer Korut, Selasa (25/4). Namun, dalam acara ini Kim Jong-un justru menggelar latihan menembak artileri terbesar di negaranya yang menggunakan peluru hidup. “Dengan tanggal-tanggal penting di kalender pemerintah Korea Utara ini, mereka bisa menunda atau mempercepat uji cobanya semau mereka,” kata John Delury, dosen hubungan internasional di Universitas Yonsei. Peringatan 25 tahun dimulainya Perang Korea bisa jadi opsi untuk digunakan sebagai waktu pelaksanaan uji coba nuklir. Baca: Menanti ( Halaman 2 )

SELEBRITI LUNA MAYA

Pamer kecupan SEBAGAI selebritas terkenal, Luna Maya sering digambarkan sebagai wanita idaman para pria. Selain paras yang cantik, bentuk tubuh, serta kepribadian yang ceria membuat tak sedikit pria jatuh hati padanya. Tak heran jika siapa pun yang tampak memiliki hubungan dekat dengan Luna Maya akan membuahkan rasa iri. Bahkan jika sosok yang dekat itu adalah seekor hewan lucu sekali pun. Hal itu terlihat di Instagram pribadi Luna Maya, Selasa (25/4) lalu. Mantan kekasih Ariel NOAH itu tampak mencium seekor gajah pada sebuah foto bergerak. Meskipun sengaja berdiri agak jauh dari si gajah, Luna Maya tetap tampak bahagia. Tak ayal, para pengguna Instagram yang melihat momen itu langsung bersahut-sautan di kolom komentar foto. Sebagian besar berandaiandai jika dirinya seberuntung sang gajah lantaran mendapat kecupan hangat dari Luna Maya. Baca: Pamer ( Hal. 2 )

Hari ini, OD bersaksi di Sidang e-KTP Olly: Sebagai warga negara yang baik dan taat hukum, saya pasti akan hadir Manado—Mantan anggota Komisi II DPR yang kini menjabat Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey dipanggil untuk memberikan kesaksian di Pengadilan Negeri Tindak Pidana Korupsi (PN Tipikor) Jakarta. Kesaksiannya diperlukan berkaitan dengan perkara dugaan ko-

rupsi proyek e-KTP. Dari informasi yang disampaikan oleh pejabat humas PN Tipikor Jakarta, Johannes Priyatna, Rabu (26/4), ada sekitar 10 saksi, termasuk Olly, yang juga menjabat Bendahara Umum PDI Perjuangan. Baca: Hari ( Halaman 2 )

MUSRENBANGNAS 2017

Presiden Jokowi keluhkan koordinasi pembangunan Jakarta—Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengeluhkan belum terintegrasinya sistem perencanaan pembangunan pusat dan daerah. Hal itu disampaikannya dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) 2017 pagi ini. Dalam kunjungan kerja ke daerah selama ini, Jokowi menyatakan kerap melihat masih banyaknya waduk tanpa irigasi bahkan pelabuhan tanpa jalan. “Tidak terkonsolidasi dan terintegrasi dengan baik antara pusat, provinsi, kabupaten, dan kota. Berarti orientasinya proyek, tidak menghasilkan output,” ucap Jokowi saat membuka di Hotel Bidakara, Rabu (26/4). Ia berpendapat, hal itu dipicu ketidakfokusan para pembantunya beserta kepala daerah dalam perencanaan pembangunan dalam APBD bahkan APBN. Jokowi menegaskan, kementerian dan lembaga seharusnya memprioritaskan tiga hingga lima perencanaan jika ingin fokus dalam merencanakan sesuatu. “Saya ingatkan, kita sudah bertahun-tahun anggaran tidak pernah fokus. Perencanaan tidak memiliki prioritas jelas,” kata Jokowi. Biasanya, jika APBD dan APBN naik 10 persen, anggaran dinas turut naik 10 persen. Hal itu berulang setiap tahunnya. Jokowi berpendapat, anggaran itu seharusnya difokuskan kepada infrastruktur dan investasi. Oleh sebab itu, ia menginstruksikan seluruh menteri dan kepala daerah mempertajam prioritas sehingga menghasilkan pembangunan yang baik. Jokowi juga mengingatkan untuk mempermudah proses investasi di seluruh daerah Indonesia. Baca: Presiden ( Halaman 2 )

OLLY Dondokambey.

AHOK KALAH

Balai Kota dipadati 1000 karangan bunga Jakarta—Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok kesulitan membaca ribuan karangan bunga di kompleks Balai Kota DKI Jakarta. Untuk memudahkannya, dia meminta anak buahnya, dan masing-masing warga yang mengirim karangan bunga, untuk mengabadikan pesan mereka lewat gambar. “Sebenarnya saya juga bi-ngung mau diapain. Saya enggak mungkin bisa baca semua (satu-satu). Jadi, saya minta foto saja. Taruh di Facebook, biar saya lihatnya gampang,” kata Ahok, di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (26/4). 1.000 Karangan bunga untuk Ahok-Djarot banjiri Balai Kota. Karangan bunga tersebut dipersembahkan sebagai ungkapan kesedihan, dukungan, dan semangat untuk Ahok-Djarot yang gagal dalam Pilkada DKI 2017 serta ucapan terima kasih atas kinerja mereka.(foto: ist/merc)

Baca: Balai ( Halaman 2 )

RESHUFFLE KABINET

JK: Jika mengacu target, banyak yang diganti Jakarta—Wakil Presiden Jusuf Kalla menanggapi isu perombakan kabinet yang merebak pasca Presiden Joko Widodo menyentil para menteri saat membuka Kongres Ekonomi Umat pekan lalu. Menurut Jusuf Kalla jika perombakan kabinet dilakukan berdasarkan pencapaian target, maka akan banyak menteri yang diganti. “Kalau hanya target, nanti banyak menteri yang diganti kalau berdasarkan target,” ujar Jusuf Kalla di Kantor Wakil Presiden, Selasa (25/4). Jusuf Kalla mengatakan, berdasarkan keadaan yang ia amati saat ini

sebenarnya tidak banyak menteri yang bisa mencapai target yang dibebankan pada mereka. Dia mencontohkan Menteri Keuangan yang menurutnya belum bisa memenuhi target yang dibebankan. Tak hanya Menteri Keuangan, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat juga disebut belum tentu bisa mencapai target karena anggaran untuk membuat jalan bukan hal yang mudah. “Dalam keadaan hari ini, tidak banyak menteri hari ini bisa mencapai targetnya,” kata JK. Presiden Jokowi, lanjut JK, memang ingin target yang

dicanangkan bisa tercapai. Tapi Kalla juga meyakini Presiden akan bertindak sesuai dengan kondisi yang ada. Di kesempatan yang sama Jusuf Kalla menyatakan bahwa hingga kini belum ada pembicaraan antara dirinya dan Presiden soal perombakan kabinet. Presiden Joko Widodo menegaskan tidak ada reshuffle dalam waktu dekat, termasuk menunjuk Basuki Tjahaja Purnama masuk dalam jajaran kabinetnya. Baca: JK ( Halaman 2 )

WAKIL Presiden Jusuf Kalla.(foto: ist)

Raj Panjabi, Peraih TED Prize

Cerita di balik inovasi kesehatan Liberia Raj Panjabi baru saja menerima penghargaan bergengsi di bidang kesehatan, TED Prize pada Selasa (25/4). Upayanya dalam membuka akses perawatan kesehatan bagi semua orang dan melatih anak muda sebagai tenaga kesehatan dianggap sebagai sebuah inovasi yang visioner. PANJABI, yang terbang ke AS karena perang sipil di negaranya Liberia dan kembali lagi ke tanah kelahirannya mendapati masyarakat di pedesaan di mana ia tinggal putus asa mendapatkan layanan kesehatan. Keadaan itu mendorong dokter berpengalaman ini mendirikan Last Mile

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

Health di Liberia. Ia merekrut, melatih dan memberi peralatan untuk sejumlah orang yang nantinya menjadi tenaga kesehatan atau farmasi di klinik setempat. Panjabi menjabarkan akan kiprah organisasinya itu yang terkenal dengan ‘gagasan yang patut disebarluaskan.’ “Sudah bukan rahasia lagi kalau sakit itu universal bisa terjadi pada siapa saja, tapi akses terhadap perawatan tidak,” ungkap Panjabi. Beranjak dari itu, ia memulai upaya Last Mile Health dari uang pribadinya, yang ia dapatkan sebagai hadiah pernikahan. RAJ Panjabi (kanan).

Baca: Cerita ( Halaman 2 )

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


SAMBUNGAN

KAMIS 27 APRIL 2017

GUGATAN DIKNAS SULUT 4 M

PUNGLI IMB TONDANO

Fakta sidang beber bukti tanda tangan bendahara Manado—Gugatan perdata perempuan MRP alias Mouren, atas pinjaman uang Rp4 miliar pihak Dinas Pendidikan Nasional (Diknas) Provinsi Sulut terhadap dirinya, kembali bergulir di Pengadilan Negeri (PN) Manado, Rabu (26/4)

kemarin. Pasalnya, persidangan yang dipimpin Majelis Hakim Jemmy Lantu itu, telah siap masuk pada tahap kesimpulan. Bahkan agenda pemeriksaan saksi pun sudah berakhir. Usai persidangan, Penasehat Hukum penggugat, Semmy

Menanti ... Dari Halaman 1 Masalahnya, jika terlalu dalam membaca pola ini, Pyongyang bisa menyadari bahwa dunia memerhatikan dan mereka pun bisa segera merespons. “Jika tanggal-tanggal ini menentukan posisi kapal induk USS Carl Vinson, masalahnya jelas, ketika kapal itu pergi Korea Utara bisa langsung melaksanakan uji coba nuklir sepekan setelahnya,” kata Delury. “Mereka tidak perlu melaksanakan tes terpaku pada tanggal tertentu.” Kapal induk Carl Vinson saat ini sedang dalam perjalanan ke perairan Korea, merespons ancaman tersebut. Sementara itu, kapal selam nuklir AS yang didesain untuk meluncurkan ratusan rudal jelajah Tomahawk sudah bersandar di Korea Selatan, di tengah situasi yang terus memanas ini.(cnni)

Pamer ... Dari Halaman 1 Maklum saja, memiliki hubungan dekat dengan selebritas merupakan kesempatan langka. “Enak banget jd gajah mba,” tulis @adzkia.audia. “Andai saja saya yG di cium, hahaii....,” sahut @kasandarico. “Wahai pria2 tampan.. betapa kalahnya kalian sama gajah..! Gajah aja dicium sama @lunamaya hee...,” ledek @ato_sun.(lip6)

Cerita ... Dari Halaman 1 Upaya itu di antaranya menyediakan layanan kesehatan bagi ribuan orang, dan mendapat dukungan dari kementerian kesehatan Liberia. Sewaktu terjadi krisis Ebola, organisasi Panjabi mendukung pemerintah Liberia dengan melatih sekitar 1,300 perawat untuk pencegahan infeksi dan kontrol di klinik. “Sebagai warga dunia, kita hidup di momen yang kacau,” ungkap Anna Verghese, direktur TED Prize. “Raj memahami lebih dari siapapun akan penyakit yang tak mengenal batasan ataupun warga negara seseorang,” tambah dia. PASUKAN TENAGA KESEHATAN Panjabi memiliki impian suatu saat dirinya dapat membangun akademi kesehatan global yang merekrut ‘pasukan tenaga farmasi di seluruh dunia.’ Mereka berasal dari lulusan sekolah menengah pertama atau atas yang diberi pelatihan, obat-obatan, dan dukungan akan perlengkapan kesehatan untuk tetangga di sekitarnya. “Tantangannya adalah kita tak dapat melakukan itu tanpa dukungan teknologi,” ujarnya. “Banyak orang yang khawatir dengan teknologi saat ini, sementara dalam hal ini teknologi mestinya dapat membantu menciptakan lapangan kerja,” tambah dia. Pendirian akademi akan diawali di Liberia, di mana Last Mile Health telah beroperasi selama kurang lebih satu dekade, dengan harapan dapat meluas ke berbagai negara lain di dunia. Ponsel, peralatan kesehatan yang terjangkau, dan pendidikan via online menjadi komponen dalam merealisasikan gagasannya itu. “Saya tertarik untuk melihat revolusi antara pendidikan digital dan kesehatan digital,” ujarnya memaparkan. Visi akademi juga bekerja sama dengan pemerintah dalam melatih sejumlah relawan yang mendapat akreditasi yang kemudian berguna buat karier mereka di masa depan. Akademi juga berkolaborasi dengan pengusaha dalam hal inovasi, seperti energi solar untuk medis, di area yang sulit atau pedalaman. “Inilah saatnya mentransformasi dunia kesehatan di seluruh dunia,” ujar Panjabi.(cnni)

Balai ... Dari Halaman 1 Kepala Biro Umum Pemerintah Provinsi DKI Jakarta Agustino Darmawan mengatakan semua karangan bunga yang ada di kompleks Balai Kota akan dibuang satu-persatu, saat kondisinya sudah tidak baik lagi. Misal, kata Agustino, dia akan membuang saat sebagian bunganya sudah layu dan styrofoam yang menjadi dasar karangan bunga sudah mulai rontok. Namun, ia pun tidak akan melarang para warga yang sekiranya ingin memetik bungabunga tersebut. “Kalau masih bisa dipajang, ya dipajang. Kalo sudah layu, ya kami buang. Kalau (bunganya) ada yang mau ambil, ya silahkan. Yang penting kan sudah tercatat di KDH (Biro Kepala Daerah),” kata Agustino. Berbeda dengan pasangannya, Djarot Saiful Hidayat, yang tampak sangat sentimentil saat melihat apresiasi warga lewat ribuan karangan bunga, Ahok justru tampak sangat biasa. Ahok masih terus mengembangkan senyumnya, berusaha ramah seperti biasanya. Namun tak sedikitpun ia berkacakaca. Dengan nada nyeleneh, mantan Bupati Belitung Timur ini mengaku, merasa khawatir, kalau nantinya akan muncul kabar tak sedap jika ia yang selama ini dikenal sangat cuek tiba-tiba menangis terharu di muka umum. “Nanti kalau gue nangis dibilang sandiwara lagi,” ujarnya. Selain deretan bunga memadati kompleks balai kota, warga Jakarta berduyun-duyun mengunjungi kantor gubernur. Ahok melayani warga yang mengantre untuk bertemu dan berfoto dengan dirinya hingga sore hari. Dia tak sedikitpun tampak lelah. “Kalau sudah hasratnya senang melayani warga, ya pasti rasanya biasa saja,” kata Ahok. Ia pun tak melewatkan satu orang warga, yang sejak pagi sudah menunggunya di pendopo Balai Kota. Semua yang masih setia dalam barisan, dipastikan mendapat kesempatan untuk bertemu, bersalaman dan berfoto dengannya hingga pukul 15.00 WIB tadi. “Saya tentu berterima kasih warga mau datang. Makanya saya (merasa) enggak enak kalau enggak ditemui. Senang juga bisa dengar pesan mereka, biar saya selalu sabar, tabah dan kuat,” kata Ahok.(cnni)

2

Mananoma SH MH, ketika dikonfirmasi awak media membenarkan kalau sidang selanjutnya masuk tahap kesimpulan. Dijelaskannya, bahwa dalam tahap kesimpulan pihaknya bakal melampirkan sejumlah bukti yang ada, termasuk kwitansi peminjaman uang yang nominalnya miliaran rupiah. “Intinya pemeriksaan saksi telah berakhir, dan kami dari pihak penggugat juga telah mengajukan dua orang saksi yang membenarkan adanya bentuk peminjaman dari pihak Diknas Sulut terhadap klien kami,” tegas Mananoma. Lebih lanjut, dirinya mengungkapkan bahwa proses hitam di atas putih peminjaman uang ini telah ditanda tangani langsung oleh bendahara saat itu, yakni ibu Maria. “Kami juga punya bukti kwitansi peminjaman yang ditanda tangani bendahara,” pungkasnya, sembari menegaskan bahwa benar ada proses peminjaman uang dari pihak Diknas Sulut terhadap kliennya. Patut diketahui, kasus perdata ini berproses sejak tahun lalu. Namun, sering mengalami penundaan akibat pihak tergugat dalam hal ini, Diknas Sulut kerap berhalangan hadir

di persidangan. Selain itu, diketahui langkah hukum ini terpaksa ditempuh penggugat, mengingat tidak ada itikad baik dari Diknas Sulut untuk menggembalikan seutuhnya uang yang dipinjam dari ibu Mouren. Hingga kini masih ada Rp3 miliar lebih yang belum dikembalikan tergugat kepada penggugat. Pada sidang sebelumnya, saksi yang dihadirkan pihak penggugat juga sempat membenarkan kalau dirinya telah mengantar langsung uang miliaran tersebut bersama penggugat di kantor Diknas Sulut, pada rentan waktu 2012-2013. Saksi juga menjelaskan bahwa uang yang diantarnya bersama penggugat, sebagian ada yang diletakkan dalam dos dan ada dalam kantong plastik. Uang tersebut di antar pertama kali ke ruangan Sekretaris Diknas Sulut, lalu menuju ruangan bendahara. Pada masa itu, Kepala Diknas Sulut tengah dijabat Star Wowor. Menariknya, proses peminjaman uang ini ternyata turut membongkar adanya indikasi korupsi penggunaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di masa itu. Mengingat, kas saat itu kosong

dan pihak Diknas Sulut membutuhkan dana guna membayar dana BOS tahun itu. Sehingga, pimpinan di lembaga tersebut ikut melakukan proses peminjaman terhadap salah satu rekanan kontraktor, yakni ibu Mouren. “Saya juga baru tahu, kalau sebelumnya tahu saya tidak mungkin meminjamkan,” tutur ibu Mouren, sembari menambahkan kalau saat menyerahkan uang pinjaman, dirinya sempat melihat para guru berkumpul di kantor Diknas Sulut. Hal ini, membuat dugaan uang pinjaman telah dipergunakan untuk membayar dana BOS ke sekolah-sekolah, langsung mencuat. Sementara itu, saat hendak memproses agar uang yang dipinjamkannya kembali, pihak Diknas Sulut justru banyak berkelit dengan seribu dalih, sehingga hingga kini uang penggugat belum sepenuhnya kembali. Dalam prosesnya, penggugat juga menerangkan kalau pihaknya telah melayangkan somasi terlebih dahulu sebelum menempuh gugatan perdata. Bahkan, mantan Sekprov Sulut sempat memediasi. Namun sayangnya, tidak membuahkan hasil. Dan akhirnya, kasus ini berproses di pengadilan.(rees)

Gubernur DKI Jakarta. “Pak Ahok itu masih Gubernur DKI Jakarta sekarang ini sampai Oktober (2017),” ucap Presiden. Jokowi tidak mempersoalkan kinerja menterinya. Ia mengatakan bahwa evaluasi menteri dilakukan setiap minggu, setiap bulan. “(Hasilnya) baik-baik saja,” kata Jokowi.

kan ke yang nulis,” ucap Presiden. Isu makar kembali menyeruak dipicu tulisan Nairn yang menyebut bahwa rencana makar di Indonesia juga diduga melibatkan petinggi militer. Ia menulisnya dalam artikel berjudul Trump’s Indonesian Allies in Bed with ISIS-Backed Militia Seeking to Oust Elected President yang pertama kali diterbitkan lewat situs The Intercept. Kemudian, artikel itu diterjemahkan ke bahasa Indonesia dan diterbitkan dalam situs Tirto.id, atas seizin Nairn. Nairn menulis bahwa salah satu faktor terkait upaya makar itu adalah karena pemerintahan Jokowi yang memberikan ruang kepada korban Tragedi 1965 dengan digelarnya simposium pada April lalu. Simposium itu menghadirkan para keluarga korban Tragedi 1965.(cnni)

JK ... Dari Halaman 1 Hal itu disampaikan Presiden menjawab pertanyaan wartawan setelah meletakkan batu pertama pembangunan Masjid Nusantara, Pondok Pesantren Al-Hikamussalafiyah, Cipulus Purwakarta, Jawa Barat, Selasa (25/4) sore. “Tidak ada. Hari ini tidak ada reshuffle. Minggu ini enggak ada. Bulan ini juga enggak ada,” kata Presiden dalam keterangan pers yang diterima CNNIndonesia.com. Seolah belum puas dengan jawaban Presiden, wartawan kemudian menanyakan kemungkinan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menjadi menteri Kabinet Kerja. Presiden menjelaskan bahwa hingga saat ini Basuki masih menjabat sebagai

ISU MAKAR Sementara itu, terkait dengan tulisan jurnalis asing Allan Nairn tentang dugaan makar, Presiden mempersilakan wartawan menanyakannya kepada jurnalis yang menulis dugaan makar tersebut. Yang menulis siapa? Ya, ditanyakan ke Allan Nairn. Kok tanyakan ke saya. Tanya-

Hari ... Dari Halaman 1 Dihubungi Rabu (27/4) malam tadi, Staf Pribadi Gubernur Olly Dondokambey, Victor Rarung menjelaskan bahwa undangan sebagai saksi di sidang e-KTP telah diterima Gubernur sejak 18 April lalu, Jadi pada sidang Kamis besok (hari ini,red) pukul 09:00 pagi, pak Olly siap hadir di perisidangan. “Saya siap maju menjadi saksi di sidang kasus e-KTP, karena ini sudah menjadi resiko seorang pejabat. Dan sebagai warga negara yang baik dan taat hukum saya pasti akan hadir di persidangan itu,” jelas Olly. Sebelumnya politisi PDIPerjuangan itu pada awal bulan ini sudah diundang menjadi saksi di sidang yang sama. Namun karena ada beberapa tugas d daerah yang tak kalah penting di daerah, serta belum menerima undangan langsung, Olly batal hadir. “Kalau sudah ada undangannya, pasti saya akan hadir sebagai saksi,” kata Olly saat dikonfirmasi beberapa waktu lalu. Dan sebelumnya saat ha-

ngat-hangatnya kasus ini pada permulaan sidang lalu, Olly telah memberikan keterangan pada sejumlah wartawan. Dia dengan tegas membantah dirinya dikaitkan dengan kasus e-KTP. “Saya tidak kenal dengan Andi Narogong. Saya tidak pernah biacara apalagi bertemu dengannya. Dan soal eKTP tidak pernah dibahas di Banggar DPR-RI (Saat Olly menjadi Wakil Banggar,red),” jelas Olly. “Paling saya menjadi saksi sama seperti yang lalu, dan saya siap akan untuk memberikan keterangan,” tutup Olly. Di antara para saksi itu, ada nama keponakan Setya Novanto, yaitu Irvan Hendra Pambudi. Sebenarnya Irvan pernah dipanggil dalam sidang sebelumnya. Namun dia tidak hadir sehingga untuk sidang yang digelar pada Kamis (27/4) besok, dia kembali dipanggil. Dalam beberapa sidang sebelumnya, jaksa KPK memanggil para saksi yang berkaitan dengan proses

pengadaan e-KTP. Hal itu dilakukan untuk mencari p e n y i m p a n g a n penyimpangan yang terjadi pada proyek itu sehingga memunculkan dugaan korupsi. Berikut 10 nama saksi yang dipanggil untuk sidang kasus korupsi e-KTP hari ini, Olly Dondokambey (mantan anggota Komisi II DPR), Mahmud (PNS di Ditjen Dukcapil Kemendagri), Henry Manik (PNS Staf Tata Usaha Direktorat Catatan Sipil Ditjen Dukcapil Kemendagri), Toto Prasetyo (PNS di Ditjen Dukcapil Kemendagri), Djoko Kartiko Krisno (mantan Kasubbag Data dan Informasi Bagian Perencanaan Sesditjen Dukcapil Kemendagri), Mayus Bangun (Manager Government Public Sector I di PT Astra Graphia), Evi Andi Noor Halim (swasta), E.P Yulianto (perwakilan dari PT Sandipala Arthaputra), Irvan Hendra Pambudi (Direktur PT Murakabi Sejahtera), dan Mudji Rachmat Kurniawan (dari PT Softob Technology Indonesia).(erer/ist)

Berkas perkara masuk PN Manado Manado—Kasus pungutan liar (pungli) Izin Mendirikan Bangunan (IMB) untuk pembuatan gedung Dekanat FIK Universitas Negeri Manado (Unima), yang dilakukan oleh calon terdakwa MBE alias Marlon (47), selaku unit pelayanan terpadu satu atap (UPTSA) di Dinas Pertambangan Energi Kabupaten Minahasa, dalam waktu dekat segera bergulir di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Kota Manado. Pasalnya, berkas korupsi tersebut telah dilimpahkan pihak Kejaksaan Negeri (Kejari) Tondano ke Pengadilan Tipidkor. Humas Pengadilan Negeri (PN) Manado Alfi Usup saat dikonfirmasi turut membenarkan pelimpahan tersebut. "Ya, berkas tersebut sudah berada di PN Manado. Penetapannya sudah ada tergister dengan nomor 12/Pidsus-TPK/2017/ PN.Mdo. Majelis hakimnya sudah ada, dan dalam waktu dekat kami siap memulai persidangannya," jelas Usup. Dalam perkara ini, tersangka Marlon (41) dijaring Polisi dalam OTT Tim Saber Pungli di Restoran Nirwana Tondano. Penangkapan terhadap pelaku berawal dari adanya laporan salah satu pihak bernama Bambang Irjayanto yang merasa dipersulit dalam pengurusan IMB. Kasus ini pun berawal saat bambang mendapatkan proyek pembangunan Gedung Pendidikan Profesi Guru (PPG)di Unima tahun 2014. Kala itu tersangka meminta pembayaran IMB sebesar Rp100 Juta. Namun karena korban merasa tidak sanggup akhirnya terjadi deal keduanya dengan pembayaran Rp40 Juta. Namun dalam proses pengurusan tersangka kembali meminta biaya tambahan sebanyak Rp20 Juta. Hingga akhirnya korban membayar secara keseluruhan Rp60 Juta. Kejadian pungli ini pun terjadi pada tahun 2016, saat bambang mendapat proyek pembangunan gedung Dekanat FIK Universitas Negeri Manado (Unima). Disitu tersangka kembali meminta biaya pengurusan dengan dipatok harga sebesar Rp30 juta dengan saksi Ismail Suni selaku utusan korban. Sempat terjadi negosiasi tawar-menawar antara pelaku dan pihak yang hendak mengurus IMB. Tersangka kemudian sepakat biaya pengurusan dipatok sebesar Rp20 juta dan disalurkan dana tersebut dengan terpakasa oleh Bambang. Padahal, setelah dicek sesuai aturan Pajak Mineral Bukan Logam dan Batuan (MBLB), biaya pengurusan hanya dikenakan pajak Rp13.325.000. Dalam artian ada selisih yang diterima terduga sebesar Rp6.675.000. Adapun nama perusahaan yang mengurus IMB tersebut yakni PT Gunung Bulukumba. Sedangkan akibat perbuatannya, pelaku dijerat dengan pasal 11 huruf e UU No 31 tahun 1999 jo No 20 tahun 2001, tentang Tindak Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi.(rees)

Presiden ... Dari Halaman 1 Ia menyatakan, anggaran yang dimiliki hanya Rp1.500 triliun. Sementara pembangunan infrastruktur membutuhkan Rp5.500 triliun. Ia mencontohkan pembangunan tol. Ketika tol sudah jadi, BUMN diperintahkan segera sekuritisasi. Anggaran Rp10 triliun untuk tol akan kembali bahkan dapat digunakan untuk yang lain apabila dijual Rp30 triliun. “Dulu BUMN senangnya memiliki, setiap bulan dapat income. Itu kuno. Yang membutuhkan jalan bukan hanya Jawa. Kalau tidak ada sekuritisasi, tidak akan jalan infrastruktur,” tutur mantan Wali Kota Solo ini. RPJMN Pemerintah menyatakan tidak akan melakukan revisi terhadap isi Rencana Pembangunan Jangka Menengah Menengah Nasional (RPJMN) 2015-2019 yang tertuang dalam Peraturan Presiden Nomor 2 Tahun 2015. Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/ Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Bambang PS Brodjonegoro mengungkapkan RPJMN disusun sebagai turunan dari visi misi Presiden Joko Widodo di mana kondisinya disesuaikan dengan kondisi pada waktu penyusunan. Namun, perkembangan kondisi perekonomian dunia tidak sesuai dengan ekspektasi awal. Tak ayal, dalam

dua tahun terakhir, target RPJMN tidak tercapai. Sebagai contoh, pada RPJMN 2015-2019, pemerintah menargetkan pertumbuhan ekonomi 2015 sebesar 5,8 persen, 2016 6,6 persen, dan 2017 7,1 persen. Realisasinya, pertumbuhan ekonomi 2015 hanya sebesar 4,8 persen, 2016 5,02 persen, dan target pertumbuhan ekonomi 2017 dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2017 hanya 5,1 persen. “Tampaknya mungkin memang kondisi dunia sudah berubah. Artinya, tidak semuanya sama dengan apa yang dibayangkan pada waktu itu,” tutur Bambang saat ditemui di sela acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) 2017 di Hotel Bidakara, Rabu (26/4). Agar pemerintah bisa menyesuaikan target pembangunan dengan kondisi terkini, pemerintah menyusun Rencana Kerja Pemerintah (RKP) setiap tahunnya. Hal itu sesuai dengan Perpres 2/2015. Dengan demikian, revisi dokumen RPJMN 2015-2019 secara khusus tidak diperlukan. “Sebenarnya apa yang tercantum di RKP itu sudah merupakan revisi dari RPJMN-nya itu sendiri,” ujarnya. Penetapan RKP sendiri setiap tahunnya dilakukan dengan menerbitkan Perpres terkait. Setelah itu, pemerintah akan menyampaikan RKP kepada Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) untuk kemudian dibahas sebagai pedoman penyusunan APBN.(cnni)


SULUT KUNJUNGAN

Kabupaten Boyolali studi banding di Pemprov Sulut

KAMIS 27 APRIL 2017

3

Peran dan fungsi Gubernur di kabupaten/kota diperkuat Watania: Fungsi sistem pemerintahan harus terintegrasi dan saling mendukung

KEPALA Biro Organisasi dan Kepegawaian Pemprov Sulut saat menerima kunjungan Pemerintah Kabupaten Boyolali dibawah pimpinan Asisten Adminstrasi Drs Sugiyanto Msi dan rombongan di ruang WOC kantor Gubernur.(foto: ist)

SEKPROV Sulut Edwin Silangen yang diwakili Kepala Biro Organisasi dan kepegawaian Pemprov Sulut Farly Kotambunan menerima kunjungan Pemerintah Kabupaten Boyolali dibawah pimpinan Asisten Adminstrasi Drs Sugiyanto Msi dan rombongan di ruang WOC kantor Gubernur, Rabu (26/4) kemarin. Kunjungan studi banding ini terkait dengan tambahan tunjangan beban kerja daerah. Sugiyanto mengatakan visi misi Boyolali yaitu pro investasi. Konsekuensinya pemerintah Boyolali masih belum memberikan kesejahteraan terhadap pegawai karena terkendala aturan dengan harapan bisa mendapatkan reverensi di Sulut untuk kemajuan kesejahteraan pegawai pemerintah Kabupaten Boyolali kedepan. Karo Organisasi, Farly Kotambunan menyambut baik kedatangan Pemerintah Boyolali dan mejelaskan terkait tunjangan satuan kerja Pemprov Sulut di mulai sejak tahun anggatan 2010 dan tambahan penghasilan berdasarkan prestasi kerja sesuai dengan permendagri no 14 tahun 2006 tentang pengelolaan keuangan. “Tahun anggaran 2014 ada 2 SKPD Inspektorat dan BPKAD yang beralih ketambahan penghasilan berdasarkan beban kerja. Tahun 2017 sekarang ini bertambah 5 satker beralih ke tambahan penghasilan berdasarkan beban kerja yaitu BKD, Bappeda, Biro Umum dan BP2RD,” kata Farly. Turut hadir Kabag Kerjasama Biro Protokol Ferry Sangian, Kabid Anggaran Badan Pengelola Keuangan Jetje Pangemanan, Kabid Pembinaan dan kesejahtraan Aparatur Andra Mawuntu, , Kepala Bagian Perundang-Undangan, Reita Lalian SH, kapala Sub Bagian Kerjasama Biro Protokol Ivan Besouw. Dalam pertemuan tersebut diakhiri dengan pertukaran cendramata antara provinsi Sulut dan Kabupaten Boyolali.(erer)

Manado—Peran, kedudukan dan kewenangan Gubernur tidak terlepas dari rancangan pemerintahan secara keseluruhan. Hal itu dikatakan Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey SE dalam sambutan yang diwakili staf ahli Gubernur Dra Lynda D Watania MM MSi di kegiatan Rapat Koordinasi Optimalisasi Penguatan Wewenang dan Peran Gubernur Selaku Wakil Pemerintah Pusat di Daerah yang diadakan di Ruangan C.J Rantung, Rabu (26/4) kemarin. “Pemerintahan daerah adalah sub sistem dari pemerintahan negara secara keseluruhan yang eksistensinya sangat menentukan bergulirnya fungsi sistem pemerintahan sehingga harus terintegrasi dan saling mendukung,” katanya. Lebih lanjut, Watania menjelaskan peran dan fungsi Gubernur melalui kebijakan dekonsentrasi yang diatur Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014. Hal itu merupakan upaya untuk menempatkan peran dan fungsi Gubernur sebagai wakil pemerintah pusat di daerah. “Peran dan fungsi Gubernur adalah untuk menciptakan stabilitas politik dan pemerintahan, efisiensi dan efektifitas penye-

lenggaraan pemerintahan, keserasian pembangunan antar wilayah serta koordinasi dan pemantapan penyelenggaraan pemerintahan di daerah,” jelasnya. Menyadari pentingnya peran itu, dikatakannya, perlu konsistensi dalam penerapannya. “Karena Gubernur memegang peranan sangat strategis sebagai unsur perekat NKRI dan representasi pemerintah di daerah sehingga perlu konsistensi dalam penerapannya,” imbuhnya. Berhasilnya peran dan fungsi tersebut juga sangat erat kaitannya dengan konstruksi perwilayahan yang menempatkan provinsi sebagai daerah otonom sekaligus wilayah administrasi. Dikatakannya, hal itu menandakan adanya hubungan hirarkis antara Pemprov Sulut dengan 15 pemerintah kabupaten/kota. “Kabupaten dan kota dibentuk dalam dalam landasan wilayah negara yang diikat provinsi. Karena itu keduanya memiliki hubungan hirarkis satu sama lain, baik dalam arti status kewilayahan maupun sistem dan prosedur penyelenggaraan pemerintahan,” paparnya. Karena hubungan hirarkis itulah, menurut Watania,

pemikiran bahwa provinsi dengan kabupaten dan kota terlepas satu sama lain tidak dapat dibenarkan dan melanggar peraturan. “Pemikiran itu mengingkari prinsip-prinsip NKRI yang secara sistematis jelas diatur oleh UUD 1945 dan UU 23 Tahun 2014,” tandasnya. Setelah sambutan dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh tiga pembicara. Diawali oleh Dra Lynda D Watania MM MSi menyampaikan informasi tentang pembinaan dan pengawasan Gubernur sebagai wakil pemerintah pusat di daerah. Setelah itu Sekretaris Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Drs Mesak Kombongkila MSi tentang peran Pemerintah Provinsi Sulut dalam stabilitas keamanan dan ketertiban. Adapun pembicara ketiga adalah Kepala Biro Hukum Glady Kawatu SH MSi menyampaikan informasi tentang peran pemerintah daerah dalam bidang hukum dalam rangka stabilitasi keamanan dan ketertiban. Pada kesempatan yang sama, Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Dr Jemmy Kumendong yang diwakili Kabag Pemerintahan

Prof.

KEGIATAN Rapat Koordinasi Optimalisasi Penguatan Wewenang dan Peran Gubernur Selaku Wakil Pemerintah Pusat di Daerah yang diadakan di Ruangan C.J Rantung.(foto: ist)

Drs James Kewas MSi menyebutkan pelaksanaan rakor tersebut untuk memperoleh solusi bersama terhadap permasalahan di pemerintahan khususnya mengenai pengua-

tan peran Gubernur di daerah. “Kegiatan ini dilaksanakan untuk mempercepat sinkronisasi penyelesaian masalah tersebut di daerah,” tegasnya.(erer)

KEGIATAN

Roring pimpin apel Hari Kesiapsiagaan Bencana Nasional Tahuna—Sekkab Sangihe Edwin Roring SE,ME mewakili Penjabat Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe, Drs Jhon Heit Palandung MSi, memimpin apel bersama pencanangan Hari Kesiap Siagaan Bencana Nasional di Kelurahan Kolongan Akeng Bawi, Tahuna Barat, Rabu (26/ 4) kemarin. Selain apel, kegiatan juga diisi dengan simulasi penanganan bencana banjir dan tanah longsor serta dilakukan penanaman pohon di hamparan lahan lokasi banjir dan longsor Kelurahan Akengbawi. Dalam sambutannya, Roring memastikan pelaksanaan kegiatan dimaksud dinilai sangat stretegis dalam upaya kesiap siagaan bencana, meningkatkan kewaspadaan menuju Indonesia tangguh bencana, memberi pemahaman dan pengetahuan tentang resiko bencana serta solusi yang dilakukan. Roring juga menegaskan, kegiatan apel hari kesiapsiagaan bencana nasional tersebut dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia dan akan berkotribusi terhadap keberlangsungan program pemerintahan. Dalam kesempatan itu Roring juga berharap hari kesiapsiagaan bencana nasional mendapat dukungan dan partisipasi seluruh aparat maupun komponen masyarakat. “Masih kita dukung kegaitan yang terkait dengan apel bersama yang merupakan inisiasi dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana Nasional yang bertujuan untuk membudayakan latihan secara terpadu, terencana dan berkesinambungan guna meningkatkan kesadaran kewaspadaan terhadap bencana,” ungkap Roring. Sementara itu Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sangihe, Ir Rence Tamboto ditemui terpisa menjelaskan, dijadikannya Kelurahan Kolongan Akengbawi sebaga lokasi apel dan simulasi, tak lain karena kelurahan tersebut pada 21 Juni2016 mengalami banjir dan longsor yang cukup parah. “Dipilihnya Kolongan Akengbawi selain wilayahnya telah terjadi bencana banjir dan longsor yang cukup parah, saat ini juga di Akengbawi tengah dilakukan penanganan infrastruktur pasca bencana serta penataan lingkungan,” kata Tamboto. Ditambahkannya, pencanangan Hari Kesiapsiagaan Bencana Nasional juga bertepatan dengan 10 tahun diundangkannya Undang-undang Tentang Penangangan Bencana yang merupakan awal pergeseran paradigm baru bagaimana melakukan penanganan bencana yang terdiri dari komponen pemerintah, masyarakat dan swasta.(try01)


YUSTISIA

KAMIS 27 APRIL 2017

4

Polda periksa mantan Kapolsek Langowan Muncul dugaan tembakan senpi hingga tewasnya 1 warga, Polisi beber hasil olah TKP tarpok Desa Sumarayar Vs Karondoran Manado—Peristiwa tewasnya korban, Ferona Kawung (22), warga Desa Karondoran, Jaga V, Kecamatan Langowan, Minahasa, dalam insiden perkelahian antar kelompok (tarpok) diperbatasan Desa Sumarayar dan Desa Karondoran, Kecamatan Langowan Timur, Selasa (4/4) lalu, sekitar pukul 24.00 Wita, belakangan ini terus menjadi atensi serius Polda Sulut untuk mengungkap kasus tersebut. Menariknya lagi, dalam kejadian itu muncul kabar dugaan bahwa korban meregang nyawa

bukan karena diterjang tembakan senjata rakitan, namun diduga masuknya proyektil peluru dari letusan senjata api (senpi) oknum perwira Polsek Langowan, berinisial Iptu SR alias Sopian. Informasi yang dirangkum menyebutkan, pasca kejadian tersebut Polda Sulut langsung melakukan penyelidikan dan Iptu Sopian dicopot dari jabatannya sebagai kapolsek digantikan Iptu Ferdinand Pelengkahu. Tim gabungan Polda Sulut terdiri dari Inafis, Intelijen, Reskrim serta

PENGAWASAN INTERNAL POLRI Wasrik Polda Sulut periksa Polres Minsel

KAPOLRES Minsel bersama para pejabat dan anggota melihat tatacara yang aman penggunaan gas LPG.(foto: hms/plrs) TIM Wasrik Polda Sulut melakukan pemeriksaan rutin tahap I di Polres Minsel.(foto: hms/plrs)

TIM Pengawasan dan Pemeriksaan (Wasrik) dari Itwasda Polda Sulut mengadakan kunjungan kerja di Polres Minahasa Selatan, Rabu (26/4). Kegiatan kunjungan ini merupakan agenda rutin dalam rangka pemeriksaan tahap I untuk tahun anggaran 2017. Rombongan Tim Wasrik tiba di Polres Minsel disambut langsung oleh Wakapolres Minsel Kompol Prevly Tampanguma, SH, Kabag Ops Kompol Jacky Lapian, S.Sos, Kabag Ren Kompol Lodewyk Sadrakh, Kabag Sumda Kompol Juli Bandangan, para Kasat serta para perwira staf lainnya. Tim Wasrik diketuai oleh Irbidops Polda Sulut AKBP Quintilani Mentang, SH, MH, dengan anggota Kompol Sugiyanto (Auditor), Kompol Meirijani Mamangkey, Kompol Zainal Abdul Gani, Kompol Delvie Wauran, Bripka Irvin Kaunang dan Bripda Prisilia Kawengian. Menurut Ketua Tim, objek wasrik kali ini meliputi aspek perencanaan dan aspek pengorganisasian yaitu bidang operasional, bidang SDM serta bidang sarana prasarana. “Kegiatan wasrik dijadwalkan selama dua hari, mulai hari ini hingga esok. Hari ini di Polres sedangkan untuk esok kami akan mengadakan pemeriksaan di polsek-polsek,” jelas Ketua Tim Wasrik.(erel)

JUAL I PHONE DISTRIBUTOR PLATINUM GARANSI 1 TAHUN Ip5/16 bw Ip5/32 bw Ip5s/16 gold Ip5s/32 gold Ip5s/64 gold Ip6/16 gold Ip6/16 grey Ip6/64 gold/grey Ip6/128 grey Ip6+/16 gold/gold

@ 1950 @ 2350 @ 2450 @ 3000 @ 3450 @ 3700 @ 3650 @ 4400 @ 5000 @ 5400

HUBUNGI call/sms

0853 97 362 510

Propam langsung mengambil tindakan, dan hingga kini masih dilakukan penyelidikan lebih lanjut. “Masih dilakukan pemeriksaan banyak saksi. Untuk oknum kapolsek sudah diganti dengan pejabat baru dari Polres Minahasa. Selanjutnya pejabat yang lama (Iptu Sopian, red) ditarik ke polda dan sedang dilakukan pemeriksaan propam. Nantinya hasil pemeriksaan itu akan ditindaklanjuti ke tahap sidang disiplin atau kode etik, jika ditemukan adanya bukti dan keterangan saksi,” beber sumber resmi di Mapolda Sulut, Rabu (26/4) kemarin. Sementara itu, Kapolres Minahasa AKBP Syamsubair SIK menyatakan, pihaknya telah menerima hasil olah TKP dan telah disampaikan kepada pihak keluarga korban. Terkait pemeriksaan Iptu Sopian, kapolres menegaskan bahwa hal tersebut diserahkan sepenuhnya kepada Polda Sulut. “Hasil olah TKP sudah disampaikan kepada keluarga. Kalau soal pemeriksaan anggota, itu wewenang Polda,” kata Syamsubair, kepada wartawan. Diketahui, Polisi langsung bertindak dengan melakukan penyisiran di lokasi tempat

kejadian yang menimbulkan jatuhnya satu korban jiwa. Bahkan, pihak Polda Sulut pun turut memberikan atensi serius untuk menangani kasus tarpok tersebut. Wakapolda Sulut Brigjen Pol Drs Refdi Andri MSi, meminta semua harus menahan diri dan jangan terprovokasi. Ia berharap masyarakat menyerahkan persoalan kepada polisi, dan menjamin akan menangani kasus tersebut dengan sungguh-sungguh. “Percayalah, polisi akan bekerja keras menyelesaikan kasus ini. Yang kita lakukan adalah melakukan pendalaman apa yang terjadi, siapapun pelakunya tidak pandang bulu akan kita tindak tegas. Kita penegak hukum, tidak pilih kasih. Landasan kita adalah hukum, penilaian kita adalah objektif,” tegas Wakapolda, saat mendatangi lokasi kejadian dan berdialog dengan masyarakat, beberapa hari pasca kejadian. Lebih lanjut Wakapolda berharap seluruh tokoh masyarakat dan tokoh agama di daerah itu dapat menyejukkan situasi, memberikan pemahaman dan pengertian ke masyarakat dalam rangka menjaga kamtibmas tetap kondusif. “Kita juga akan menyelesaikan apa sebenarnya

SOSIALISASI PAJAK

Polres Minut imbau warga manfaatkan Samsat keliling KABUPATEN Minahasa Utara kini memiliki mobil Samsat keliling yang secara resmi pemakaiannya telah dilaunching pada 13 april 2017 lalu. Launching mobil Samsat keliling Kabupaten Minahasa Utara tersebut dilaksanakan di Kantor Kecamatan Dimembe yang dihadiri oleh Kepala BP2RD, Olvi Ateng SE MSi, Wakapolres Minahasa Utara Kompol Joice Wowor, Kasat Lantas Minut AKP Andre Kilapong, Camat Dimembe beserta warga sekitar. Kasat Lantas Minut ketika dikonfirmasi menjelaskan, bahwa dalam rangka mengimplementasikan program Nawacita Presiden RI dan Program Prioritas Kapolri menuju polisi yang profesional, modern dan terpercaya (Promoter), pihaknya melakukan upaya untuk memberikan kesadaran masyarakat akan pentingnya membayar pajak. “Dengan adanya Samsat keliling akan lebih mempermudah dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dalam pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB). Pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan uji coba pembayaran pajak setahun dan pengesahannya,” jelas Kasat Lantas. Kasat juga mengimbau kepada warga Kabupaten Minahasa Utara yang memiliki kendaraan bermotor, agar kiranya bisa tepat waktu dalam pembayaran pajak. “Karena biar bagaimanapun juga hasil pajak ini akan kembali lagi ke masyarakat dalam bentuk pembangunan yang kita rasakan sekarang ini,” imbaunya.(erel)

WAKAPOLDA Sulut turun lapangan mendengar kesaksian warga dan memimpin olah TKP tim Inafis pasca kejadian.(foto: hms/plda)

akar masalah yang terjadi. Peliharalah suasana kondusif di lingkungannya, yakinlah bahwa Polri akan menangani kasus ini, jangan ada ketegangan-ketegangan, jangan ada pancingan-pancingan yang membuat orang lain emosi, semua harus bersatu dan rukun, itu harapannya,” pungkas Wakapolda. Kejadian yang menimpa korban bermula ketika warga Desa Karondoran terlibat perkelahian antar

kelompok (tarpok) dengan warga Desa Sumarayar. Peristiwa itu terjadi diruas jalan perbatasan antara kedua desa, Selasa (4/4) malam, sekitar pukul 24.00 Wita. Disini kedua kubu ini saling serang dengan menggunakan batu, bambu, senapan angin dan juga bermacam senjata tajam. Beberapa saat kemudian, dua warga dilaporkan telah diterjang peluru dibagian pelipis serta luka memar akibat diterjang

batu. Sementara korban Ferona yang diketahui sebagai pendaki gunung, langsung terkapar ketika dada kanannya diduga tertembus peluru senjata. Saat itu korban masih sempat minta pertolongan, namun saat akan dibawa ke rumah sakit, korban akhirnya merenggang nyawa, dan selanjutnya jasad korban dibawa ke ruang pemulasaran RSUP Kandou Manado untuk di outopsi.(rees)

KORUPSI TPAPD BOLMONG

Hakim perintahkan JPU jemput paksa 3 saksi Manado—Wakil Ketua Pengadilan Negeri Sugiyanto, yang menjadi Ketua Majelis Hakim dalam kasus Tunjangan Penghasilan Aparatur Pemerintah Desa (TPAPD) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), Tahun Anggaran 2010, dengan terdakwa mantan Bupati Marlina Moha Siahaan (MMS) kembali bertindak tegas. Dimana sebelumnya, Sugiyanto menetapkan saksi Mursid Potabuga sebagai tersangka memberikan keterangan palsu dan sumpah palsu dalam persidangan, Rabu (26/4) kemarin, Hakim Sugiyanto mengeluarkan penetapan untuk melakukan penjemputan paksa terhadap saksi Ikram Lasinggarung, Syamsul Mokodompit dan Suharjo Makalalag. Penetapan tersebut dikeluarkan karena dianggap ketiga saksi tidak kooporatif, dan sudah tiga kali mangkir dalam persidangan. Sementara itu, menurut Jaksa Penuntut Umum (JPU) Da’wan Manggalupang, sidang yang digelar tadi (kemarin,red) agendanya pemeriksaan terhadap tiga saksi tersebut, tapi karena mereka tidak hadir untuk ketiga kalinya, maka hakim memerintahkan untuk menjemput mereka. “Setiap kali pemanggilan sidang, suratnya selalu saya serahkan langsung kepada tiga saksi tersebut. Dan, mereka meneri-

manya. Saat menerima mereka juga dalam keadaan sehat,” jelas Da’wan. Ditambahkannya, pihaknya akan menjalankan perintah pengadilan, dan jika dalam upaya penjemputan terhadap ketiga saksi untuk dibawa ke persidangan mengalami kesulitan, atau mereka memberikan perlawanan, maka pihak Kejari Bolmong akan menggunakan alat Negara. “Jika dalam upaya penjemputan kami mengalami kesulitan, kami akan menggunakan pihak Kepolisian, karena mereka sebagai alat Negara,” tegasnya. Diketahui, tiga saksi tersebut kembali diminta dihadirkan dalam persidangan oleh Majelis Hakim lantaran tak memberikan keterangan sesuai berita acara pemeriksaan (BAP), dan berbelit dalam memberi kesaksian. Dalam dakwaan JPU, kasus ini berawal tahun 2010, diduga terdakwa MMS telah melakukan pidana korupsi dana TPAPD triwulan II sebesar Rp1 miliar dengan modus pinjam. Awalnya, Bupati Bolmong dua periode ini, menghubungi Potabuga, yang menjabat Kepala Bagian Pemberdayaan Masyarakat Desa (Pemdes) Sekretaris Daerah (Sekda) Bolmong. Terdakwa menanyakan kapan dana TPAPD triwulan II bakal dicairkan. Potabuga kemudian menjawab semua tergantung Kepala Dinas Rahmat

Mokodongan. Merespon jawaban Potabuga, Mokodongan yang juga berada di sana, langsung angkat suara dan mengatakan kalau besok pun bisa dicairkan asal administrasi semuanya lengkap. Selanjutnya, terdakwa kemudian menghubungi Suharjo Makalalag selaku Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Penanaman Modal dan Statistik (BP3MS) Bolmong, dan mengatakan kalau dirinya akan meminjam dana TPAPD sebesar Rp1 miliar. Dimana, dalam waktu dua minggu dana tersebut akan digantikan dengan dana yang ada di BP3MS Bolmong. Pada tanggal 8 Juni 2010, Astuti lalu menarik dana TPAPD triwulan II sebesar Rp2,9 miliar lebih, dan menyerahkannya kepada Potabuga. Setelah dana berada di bawah penguasaan Potabuga, sebanyak Rp1 miliar kemudian diserahkan kepada terdakwa di rumah dinas Bupati Bolmong. Sementara itu, sisanya Rp1,9 disimpan di rekening pribadi Potabuga. Keesokan harinya, tanggal 9 Juni 2010, Potabuga kemudian membuat surat peminjaman, seolah -olah dana tersebut dipinjamkan kepada Suharjo. Dan ikut ditanda tangani Suharjo, disaksikan Farid Asimin serta Mokodongan. Menariknya, guna menutupi semua pelanggaran ini, pada tanggal 27 Juli 2010, Astuti kembali diminta untuk mencairkan dana triwulan III, dan dana sebesar Rp2 miliar lebih kembali ditarik dan ditransferkan ke rekening Potabuga. Dana itulah kemudian digunakan Potabuga untuk membayar triwulan II, sedangkan untuk triwulan III masih belum bisa dibayarkan sebab dana tidak mencukupi. Begitu, terjadi peralihan jabatan dari Potabuga ke Cimmy C P Wua. Tanggal 27 September 2010, terdakwa kembali berulah dengan menyampaikan kalau dirinya butuh dana sebesar Rp250 juta. Dan Wua pun menyanggupi permintaan MMS dengan menggerogoti dana triwulan III, yang telah berada di bawah penguasaannya. Atas aksi tersebut, tim JPU akhirnya mendakwa bersalah MMS dengan menggunakan pasal 2 ayat (1), jo pasal 18 ayat (1) huruf b Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 31 tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, sebagaimana diubah dan ditambah dengan UU RI No 20 tahun 2001 tentang Perubahan Atas UU No 31 tahun 1999, jo pasal 55 ayat (1) Ke-1, jo pasal 64 ayat (1) KUHPidana, dalam dakwaan primair. Sedangkan pada dakwaan subsidair, tim JPU bersandar pada pasal 3 jo pasal 18 ayat (1) huruf b Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 31 tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, sebagaimana diubah dan ditambah dengan UU RI No 20 tahun 2001 tentang Perubahan Atas UU No 31 tahun 1999, jo pasal 55 ayat (1) Ke-1, jo pasal 64 ayat (1) KUHPidana. MMS juga dijerat dengan pasal 6 ayat (1) huruf a, huruf c, dan huruf f Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2003 tentang Perubahan UU RI No 15 Tahun 2012 tentang Tindak Pidana pencucian uang.(rees)


NUSA UTARA kerohanian GERMITA gelar workshop literasi media digital GEREJA Masehi Injili di Talaud (GERMITA) menggelar kegiatan Workshop Literasi Media Digital Berperspektif Keadilan dan Perdamaian. Kegiatan yang dihadiri Bupati Kepulauan Talaud Sri Wahyumi Maria Manalip SE (SWM) dan Ketua Sinode GERMITA Pdt Firdaus Majusip MTh, disinkronkan dengan syukuran HUT Ke13 Jemaat GERMITA Sanggaloma. Saat memberikan sambutan SWM mengatakan, GERMITA adalah salah satu pilar pembangunan di Kepulauan Talaud, maka pelaksanaan workshop untuk pembuatan website Sinode nantinya akan memberikan hasil yakni penatalayanan yang transparan dan sangat dimudah dimengerti oleh anggota jemaat dengan dibuatkan website sinode Germita. SWM menambahkan, kehadiran GERMITA dibutuhkan dalam konteks kejujuran dan keterbukaan untuk menyikapi persoalan daerah dalam konteks pembangunan berjemaat. Dengan landasan kejujuran dan keterbukaan, pastinya akan ada perubahan secara signifikan terhadap fungsi dan pemahaman warga terhadap peran dari media digital, kemudian GERMITA harus berperan aktif dalam kelestarian lingkungan dan mengambil bagian dalam tanggungjawab akan dalam nilai keadilan dan perdamaian. “Saya sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh Sinode GERMITA dan berharap apa yang sudah dilaksanakan ini akan memberikan dampak positif bagi perkembangan pelayanan GERMITA terlebih masyarakat Talaud,” kata SMW, Rabu (26/4) kemarin. Tokoh Pria Kaum Bapa GERMITA Erkles Gumansalangi SKom menjelaskan, pelaksanaan workshop berawal dari kegiatan Workshop di Bandung, dan GERMITA melihat petingnya mendia digital untuk dapat merangkai persatuan khususnya seluruh Jemaat GERMITA. Kendala yang dihadapi tentunya adalah ketersediaan sarana prasana penunjang dalam peningkatan teknologi di Talaud. “Kami berharap dengan adanya Workshop yang dihadiri langsung oleh SWM selaku Bupati Kepulauan Talaud, diharapkan dapat berkomunikasi dengan Pemerintah Pusat untuk mengadakan proyek peningkatan kualitas jaringan internet,” ujar Gumansalangi. Sementara itu, Ketua Panitia Franky Beslar mengatakan pelatihan website GERMITA, sangat penting dilakukan karena akan membantu kelancaran dan kemudahan dalam pengumpulan data dengan bertujuan untuk keterbukaan dan transparansi kegiatan kesinodean. “Tujuan kegiatan ini adalah untuk mewujudkan kebersamaan jemaat-jemaat GERMITA dan Masyarakat Talaud,” ungkap Beslar. Ketua Sinode GERMITA Pdt Firdaus Majusip MTh mengatakan, gereja harus beriringan dengan perkembangan teknologi, namun gereja jangan sampe hilang dari identitas Gereja itu sendiri. Masih jelas dalam ingatannya bahwa 19 tahun lalu komputer merupakan salah satu barang langka di Talaud, tetapi dewasa ini semua orang sudah memilikinya bahkan lebih canggih dan hampir sama dengan di tempat lainnya. “Perkembangan teknologi komunikasi dan informasi memang sangat membantu tugas masyarakat dan Gereja lewat Email dan SMS. Lewat perkembangan itu juga teknologi memiliki nilai kewaspadaan yang tinggi,” ucap Majusif. Dalam kesempatan tersebut, SWM memberikan bantuan kepada Jemaat GERMITA Sanggaloma Moronge sebesar Rp.10 juta. Turut hadir dalam acara tersebut, wakil ketua dekab Capt. Gunawan Talenggoran SE MMar, anggota fraksi PDI P Semuel Bentian SH MH dan Denny R Marthin, Pejabat Eselon II, Kapolsek Lirung Ipda Tendena Rudi Bawowo, Camat Lirung Sherley LT Sasube SS, Camat Moronge Samuel Majusip SSos, Kepala Desa se- Kecamatan Moronge, tokoh adat, agama dan masyarakat, peserta workshop dan warga jemaat GERMITA Sanggaloma Moronge.(debe)

SANGIHE, SITARO, TALAUD

Erupsi Gapi Karangetang, ratusan warga dievakuasi

GAPI Karangetang saat mengeluarkan leleran lava pasca peningkatan status.(foto:ist)

Pemkab Sitaro langsung turunkan 5 tim Ondong—Sebanyak 100 jiwa warga masyarakat di Kampung Kinali Kecamatan Siau Barat Utara (Sibarut) Rabu (26/4) kemarin terpaksa dievakuasi oleh tim penanggulangan bencana daerah Kabupaten Kepulauan Sitaro, akibat bencana letusan Gunung Api Karangetang yang mengalami peningkatan status Siaga sejak Selasa (25/4) lalu dengan mengeluarkan banyak material dari dalam perut gunung, sehingga bersamaan dengan itu Pos Gunung Api (PGA) mengeluarkan peringatan dini akan adanya leleran lava dalam bentuk lahar dingin yang akan melewati Kali Batang. Akibat dari keadaan tersebut tim penanggulangan bencana daerah langsung mengambil tindakan penanggulangan ke lokasi dengan pembagian tugas 5 tim regu diantaranya tim 1 untuk Uji Peringatan Dini yang merupakan bidang 1 BPBD Sitaro, tim 2 untuk Evakuasi Mandiri yakni TRC BNPB, kemudian tim 3 untuk Uji Shelter dari bidang 2 BPBD Sitaro, tim 4 untuk Distribusi Logistik dari Dinas Sosial Sitaro dan tim 5 untuk Pemeriksaan Kesehatan dari

Dinas Kesehatan (Dinkes) Sitaro. Demikian disampaikan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sitaro, Bob Ch Wuaten ST pada sejumlah awak media terkait kegiatan skenario simulasi uji peringatan dini, evakuasi mandiri dan uji shelter bencana letusan gunung api dan banjir lahar dingin yang dilaksanakan di Kampung Kinali ini. “Kegiatan ini melibatkan semua pihak terkait termasuk masyarakat yang ada di Kampung Kinali, dimana skenario simulasi bencana ini juga dilaksanakan guna antisipasi dini dan penanggulangan bencana,” terang Wuaten. Wuaten menjelaskan, skenario simulasi tersebut dilaksanakan dengan kondisi keadaan dimana terjadinya peningkatan status Gapi Karangetang yang menyebabkan banyak material yang dikeluarkan dari perut gunung. “Kemudian hujan sangat deras selama tiga hari berturut-turut mengguyur Sitaro yang mengakibatkan material Gapi Karangetang turun dari Kali Batang sehingga banjir lahar dingin menggenangi pemukiman warga di sekitar Kali Batang. Wilayah yang paling parah dalam simulasi yakni Kampung Kinali diperkirakan 50 rumah rusak berat 10 orang mengalami cedera dan 100 jiwa diharuskan mengungsi,” jelas Wuaten.

Tim Saber Pungli Talaud tunggu pelantikan

bantuan dkp

DUGAAN korupsi yang saat ini ditangani pihak Kejaksaan Negeri Tahuna, terkait proyek pengadaan ponton dan tali di Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Sangihe, mulai ditindaklanjuti Inspektorat. Tindakan awal yang diambil adalah melakukan penagihan sisa bantuan yang belum disaluran kepada nelayan oleh pihak kontraktor. Hal ini dibenarkan Inspekur Inspektorat Sangihe Drs Tajuddin Sainkadir ketika dikonfirmasi sejumlah wartawan . Dikatakannya, pihaknya telah menagih sisa bantuan yang belum disalurkan untuk dikembalikan ke kas negara. “Memang sebagian dari temuan ini telah disetorkan ke kas negara, akan tetapi sampai saat ini belum ada tindaklanjut atau niat baik dari kontraktor pelaksana. Petugas yang diberi tanggung jawab untuk berkordinasi telah melaksanakan semuanya sesuai aturan, jika tidak digubris juga maka akan kami serahkan ke penegak hukum supaya ada efek jera dengan tindakan merugikan negara ini,” kata dia. Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Sangihe Ir Feliks Gaghaube menjelaskan, sebagai instansi teknis turut prihatin dengan apa yang dialami masyarakat nelayan penerima bantuan, namun yang pasti semuanya telah disalurkan dan jika ditemukan permasalahan akan berhadapan dengan aparat hukum. “Kami siap memberikan keterangan sesuai yang terjadi dilapangan jika akan berlanjut ke ranah hukum, apalagi semua proses lelang dilakukan sesuai aturan dan masalah ini juga telah diserahkan ke inspektorat untuk ditindaklanjuti,” beber Gaghaube.(try01)

Dikatakan Wuaten, untuk pembagian tim dalam skenario simulasi ini yakni tim 1 ujian peringatan dini terdiri dari bidang I BPBD dan forum pengurangan risiko bencana, tim 2 evakuasi mandiri terbagi tim reaksi cepat BNPB, relawan PMI dan Dinas PU, kemudian tim 3 uji shelter yakni bidang 2 BPBD, relawan PMI dan Bagian Umum Setda, tim 4 distribusi logistik terdiri dari dinas sosial, relawan PMI, relawan FPRB, dan Satpol-PP serta tim 5 pemeriksaan kesehatan diantaranya dinkes, relawan PMI, relawan FPRB dan Satpol-PP. “Dan terakhir tim 6 yang melibatkan Polsek Urban Sibar, Badan Kesbangpol dan Satpol-PP,” urai Wuaten. Sementara itu, kegiatan skenario simulasi bencana ini mendapat respon positif dari masyarakat khususnya aparat pemerintah setempat, dimana menurut Kapitalau Kampung Kinali, Charles Dauhan, simulasi yang dilaksanakan para stakeholder penanggulangan bencana sangat membantu masyarakat yang ada di Kampung Kinali khususnya dan warga di Kecamatan Sibarut pada umumnya. “Karena dengan adanya kegiatan ini dapat meminimalisir ancaman bencana terhadap warga, dan warga dapat menyikapi secara dini setiap bencana yang bisa saja terjadi kapan saja. Tentunya kami mengapresiasi kegiatan ini,” tukas Dauhan.(esge)

KINERJA

PENYAMBUTAN Bupati SWM.(foto: ist)

Inspektorat Sangihe tagih bantuan yang belum disalurkan

KAMIS 27 APRIL 2017

SWM dan rombongan membawakan puji-pujian dalam ibadah pembukaan workshop literasi media GERMITA.(foto: ist)

Melonguane—Sempat tertunda beberapa bulan, Inspektorat Kabupaten Kepulauan Talaud selesai menyusun Keputusan Bupati yang menetapkan tim Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) di Kabupaten Talaud. Hal ini menindak lanjuti instruksi Presiden RI Joko Widodo, Perpres 87 tahun 2016 untuk memberantas Pungli. “Kita telah selesai membentuk tim Saber Pungli. Mungkin dalam waktu dekat ini akan segera dilantik oleh Bupati ,” ujar Kepala Inspek-

torat Kabupaten Talaud, Mody Gumansalangi, belum lama ini. Tim tersebut terdiri dari berbagai unsur lembaga, yakni kepolisian, pemerintah, kejaksaan, TNI dan Badan Intelijen Negara, yang akan melakukan tugasnya untuk memberantas setiap tindakan yang menghambat optimalisasi pembangunan serta upaya-upaya mendapatkan keuntungan pribadi dari kegiatan yang dibiayai negara dan daerah. Mody mengatakan tim saber pungli ini akan di ketuai Wakapolres

Talaud Kompol Maria Boki Buida. Pembentukan tim ini, menurut Gumansalangi dilakukan, untuk memperluas jangkauan pemberantasan pungli yang mungkin akan terjadi di lingkungan pelayanan Pemkab Kepulauan Talaud dan instansi vertikal yang ada di Talaud. “Mudah-mudahan tim ini bergerak dan bisa menjadikan kualitas pelayanan jajaran pemkab maupun instansi vertikal yang ada di Talaud bebas dari Pungli,” ucap Gumansalangi. Tim pemberantasan Pungli ini akan terdiri dari empat unit, yakni unit intelijen, unit pencegahan, unit penindakan, dan unit justisi. Tim ini akan mulai bekerja segera setelah dilantik. Sementara Forum Wartawan Perbatasan (FWP) melalui Sekretaris Fandy Menaung menyayangkan pembentukan tim saber pungli tidak melibatkan kaum jurnalis dan ormas yang selama ini getol dalam upaya pemberantasan korupsi. “Mungkin soal aturan sehingga tidak ada atau tidak dilibatkan, namun menurut hemat saya ada baiknya jika elemen masyarakat yang selama ini aktif dalam setiap kegiatan pemberantasan korupsi, mestinya dilibatkan, paling tidak sebagai tim pendukung atau apalah. Semoga saja kedepannya ini bisa dilakukan,” kata Menaung.(debe)

5

KEPENDUDUKAN

Aparat kampung diminta proaktif Ondong—Belum lama ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Sitaro menyenggarakan sosialisasi terkait pendataan administrasi kependudukan, sehingga untuk memaksimalkan upaya tersebut Bupati Toni Supit SE MM menghimbau seluruh jajaran terutama aparat pemerintah kampung/kelurahan untuk dapat proaktif guna mensukseskan kegiatan ini. Hal tersebut disampaikan bupati melalui Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Sitaro, DR Adry A Manengkey SE MSi pada sejumlah wartawan belum lama ini. selain dapat memberikan pemahaman akan arti pentingnya administrasi kependudukan, tentu aparat pemerintah kampung dan juga kelurahan diharapkan senantiasa proaktif serta terlebih dahulu mengetahui secara detail tentang arah kebijakan pemerintah daerah dalam menyukseskan penyelenggaraan administrasi kependudukan ini. “Sebab dengan bersikapi proaktif seperti ini nantinya diharapkan warga juga dapat memahami lebih jauh tentang arah kebijakan pemerintah khususnya pemerintah daerah guna menyukseskan penyelenggaraan administrasi kependudukan. Seperti kita tahu bersama administrasi kependudukan itu sangat penting bagi kita semua, dan bagi aparat pemerintah harus memahami ini terutama dalam memberikan pelayanan administrasi kependudukan bagi masyarakat. Untuk itu mari kita sukseskan penyelenggaraan administrasi kependudukan di daerah kita,” tukas Manengkey. Dikatakan Manengkey, upaya tersebut bertujuan untuk mengevaluasi penyelenggaraan administrasi kependudukan yang lebih baik di kampung maupun kelurahan, kemudian kecamatan bahkan kabupaten. “Sasaran yang ingin dicapai dari pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan efektivitas penyelenggaraan pelayanan administrasi kependudukan dan pencatatan sipil. Dan juga bermanfaat terciptanya kesamaan persepsi aparatur penyelenggaraan administrasi kependudukan dan pencatatan sipil di pusat maupun di daerah, terwujudnya pelaksanaan tugas pokok dan fungsi pemerintahan pusat dan daerah dalam pengelolaan dan pelayanan dibidang administrasi kependudukan secara nasional,” ujarnya.(esge)

INFRASTRUKTUR

Pembangunan pariwisata Sangihe mendesak dilakukan Tahuna—Melalui program kerja Pemkab Sangihe baik jangka menegah maupun jangka panjang, upaya pembangunan Pariwisata urgen atau mendesak harus segera dilakukan. Hal itu dikatakan Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Sangihe, Jefry Tilaar SE ME kepada sejumlah wartawan. Dikatakannya, Kabupaten Sangihe memiliki objek wisata dan nilai budaya yang tidak kala dengan daerah lain, namun belum diberdayakan dan dikembangkan seperti objek wisata alam dan wisata bahari. Untuk memperkenalkan objek wisata tersebuat lanjut Tilaar, pihaknya telah melakukan berbagai langkah seperti launcing pariwisata Maret lalu. Selain promosi tempat yang menjadi spot pariwisata namun nilai- nilai kebudayaan menjadi aset daerah yang perlu dipertahankan. “Jadi dalam pengembangan Pariwisata ada dua aspek yang perlu kita lihat dan kembangkan, yaitu wisata budaya dan wisata alam yang ada. Dan kita di Sangihe kaya dengan wisata budaya sehingga perlu kita kembangkan terus nilai- nilai budaya yang ada, karena disadari bahwan kunjungan wisatawan lebih cenderung orientasinya lebih besar mengarah ke wisata budaya dari pada wisata alam lainnya,” ungkapnya. Lanjut dikatakannya, untuk itu melaui program kerja baik jangka pendek, jangka menengah tentunya perlu mendapatkan perhatian khusus dalam pembinaan-pembinaan berdasarkan nilai nilai budaya yang ada di Sangihe supaya terpelihara terus dan tentuya perlu ada perhatian khusus baik dari pemerintah daerah, pemerintah provinsi maupun pemerintah pusat. “Sehingga bila ada perhatian semua pihak dan saling bersinergi tentunya hal ini akan tertata baik nilai budaya yang ada, sehingga bisa dikembangkan dalam pemasaran pengembangan pariwisata pada umumnya,” katanya. Ditambahkan pula, keanekaragaman budaya daerah yang ada di Sangihe menjadi ciri khas yang patut dilestarikan. “Untuk itu semua pihak senantiasa memberikan perannya agar budaya daerah tetap terpelihara ditengah masyarakat yang memberikan kontribusi positif terhadap pembangunan pariwisata,” ujarnya.(try01)

PRIORITAS

Pemkab diminta fokus bangun 3 sektor unggulan Melonguane—Sebagai daerah perbatasan, bukan berarti Kepulauan Talaud akan selalu berada di barisan paling belakang dalam gerak pembangunan dan kemajuan daerah di Indonesia. Menyikapi hal tersebut, oleh pemerintahan Bupati Sri Wahyumi Maria Manalip SE (SWM) didukung segenap jajaran pemerintahan telah menetapkan tiga sektor unggulan yang dijadikan andalan dalam memicu laju gerak pembangunan daerah, yakni

sektor perikanan, pariwisata dan pertanian. “Tiga sektor ini diharapkan mampu membawa daerah dan masyarakat untuk bisa lebih maju lagi,” kata Bupati SWM, belum lama ini. Namun langkah ataupun penetapan program unggulan daerah ini, menurut sejumlah tokoh muda Talaud masih belum berjalan dalam fokus yang tegas dan jelas. “Acuan penilaian ini jelas, sebagaimana sambutan Presiden Joko Widodo dalam Musrenbang Nasional bahwa

masih banyak daerah yang tidak fokus menentukan arah dan bidang atau sektor prioritasnya,” ujar Robert Zapara, Rabu (26/ 4) kemarin di Melonguane. Dikatakan Zapara, penetapan tiga sektor unggulan daerah sudah sangat tepat. Namun hendaknya kerja pengembangan tiga sektor tersebut harus lebih dipertajam lagi pada paling tidak tiga sampai lima program kerja saja. “Misalnya sektor perikanan, apa yang menjadi fokus pengembangan. Demikian

pula dua sektor unggulan lainnya, agar supaya alokasi anggaran menjadi lebih terukur dan jelas untuk menilai sejauh mana progres pembangunan yang dikerjakan daerah,” katanya. Sementara tokoh muda lainnya Jimmy Lupa meminta fokus kerja di tiga sektor unggulan daerah, tidak hanya bergantung pada bupati seorang tetapi seluruh pemerintah dan masyarakat harus bahumembahu bekerja bersama.

“Dalam setiap kesempatan yang saya ikuti, bupati sering mengingatkan jajarannya untuk bekerja lebih keras lagi dan meminta dukungan masyarakat. Meski begitu memang harus jelas apa fokus setiap sektor unggulan dan saya setuju jika untuk mencapai hasil yang optimal ada baiknya dibatasi pada tiga atau paling banyak lima program saja, supaya perencanàan, kerja dan penganggarannya juga menjadi jauh fokus dan optimal,” ucap Lupa.(debe)


PENDAPAT

KAMIS 27 APRIL 2017

6

Mengedepankan Nilai-Nilai Kearifan Lokal sebagai Media Resolusi Konflik (1) Oleh : Wildan Nasution *)

S

ALAH satu tujuan bangsa Indonesia yang tercantum dalam Undang-Undang Dasar 1945 adalah mencerdaskan kehidupan bangsa dan melindungi segenap tumpah darah Indonesia. Selain itu, Pancasila merupakan dasar negara Indonesia yang kemudian dijabarkan melalui Undang-Undang Dasar, hal tersebut perlu dipahami oleh seluruh rakyat Indonesia dalam menjalankan kehidupan berbangsa dan bernegara. Nilai-nilai musyawarah dan mufakat yang ada dalam masyarakat perlu menjadi pedoman bagi masyarakat dalam menyelesaikan konflik yang ada di masyarakat. Secara teoritis, konflik memiliki sisi positif dan sisi negatif, dalam hal tersebut konflik dapat terjadi antar individu maupun antar kelompok. Sisi positif konflik adalah adanya kemajuan dan inovasi, namun demikian konflik juga memiliki dampak negatif berupa adanya kerusuhan maupun kerusakan. Tahapan terjadinya konflik yaitu munculnya konflik kepentingan, yang berdampak munculnya konflik psikologi, apabila hal tersebut tidak dapat diredusir akan menimbulkan terjadinya konflik fisik yang sangat merugikan. Oleh karena itu, salah satu tugas penting Pemerintah Pusat dan Pemda adalah

memelihara keamanan dan ketertiban dalam menjalankan kehidupan berbangsa dan bernegara, dengan terus menyelesaikan setiap permasalahan bukan dengan berdebat yang diakhiri dengan sengketa atau konflik, melainkan melalui semangat gotong royong dan mengedepankan kearifan lokal seperti yang diajarkan dalam Pancasila dan UUD 1945. Disisi yang lain, masyarakat juga diharapkan dapat berperan aktif untuk bersamasama menjaga kondusifitas wilayahnya, sehingga pem-bangunan dapat berjalan secara maksimal. Komp o s i s i masyarakat Indonesia yang h e t e r o g e n merupakan suatu kelebihan kita bersama, oleh karena itu seluruh forum-forum di masyarakat dapat dimaksimalkan oleh Pemda ataupun pemangku kepentingan lainnya untuk mendeteksi dan mengantisipasi terjadinya konflik. Sebagai salah satu contoh saja, heterogenitas masyarakat di Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat merupakan

Novel Baswedan’s Case Must be Investigated (1) To Prove The State Doesn’t Lose With Criminal Group Attacks By : Erlangga Pratama *)

N

OVEL Baswedan, a senior investigator with the Corruption Eradication Commission (KPK), was rushed to a hospital emergency room after he suffered burns to his face from an acid attack on Tuesday morning. An unidentified person reportedly hurled acid at Novel after the investigator joined a morning prayer in a mosque near his home in Kelapa Gading, North Jakarta. Novel’s wife, Emil, said her husband was currently receiving intensive care in Mitra Keluarga Hospital’s emergency room. Novel, who is investigating an e-ID embezzlement case and has been previously involved in the investigation of corruption related to a driving simulator procurement project in 2011, has reportedly received several threats and has been attacked in recent years. In a recent incident, he was hit by a car. He was also previously accused of participating in an assault that led to the death of a convict in Bengkulu. In a hearing of the e-ID case trial on March 30, Novel testified that graft suspect Miryam S. Haryani had told him that five House of Representatives members had threatened the Hanura Party politician so she would not report to the KPK that she and several other politicians had improperly received money from the Rp 5.9 trillion (US$440 million) project. In 2011, Novel participated in the investigation of corruption related to the procurement of driving simulators, which eventually put former police traffic division chief Djoko Susilo behind bars. Novel is one of the top KPK investigators who has led some high-profile cases in the past, such as those related to the procurement of driver’s license simulators, which implicated then National Police traffic division chief Insp. Gen. Djoko Susilo. Novel also took part in a KPK investigation that uncovered extensive corruption related to the implementation of an e-ID program. Several House of Representatives members and high-ranking government officials have been implicated in that case. Novel had received several threats and had been attacked in recent years. In a recent incident, he was hit by a car. He was also previously accused of participating in an assault that led to the death of a convict in Bengkulu. Responding to Novel’s case, Indonesia Corruption Watch (ICW) is urging the government, particularly President Joko “Jokowi” Widodo and the National Police, to take firm action in responding to the attack against Novel Baswedan, a senior investigator with the Corruption Eradication Commission (KPK). According to ICW coordinator Adnan Topan Husodo, KPK personnel have several times got attacked. The president and police must take it seriously, because all people must know who is responsible for this attack. (continued)

salah satu kelebihan masyarakat Mentawai, oleh karena itu motto “Musara Kasimaeru” yang berarti bersama menuju kebaikan dapat menjadi pedoman bagi masyarakat dalam melaksanakan kehidupan seharihari. Selain itu, masyarakat juga perlu mengedepankan toleransi sebagai kunci untuk menjaga persatuan dan kesatuan wilayah Mentawai. KEARIFAN LOKAL J i k a diterjemahkan s e c a r a sederhana, kearifan lokal terdiri dari dua kata y a i t u kearifan (wisdom) atau kebijaksanaan dan lokal (local) atau setempat. Jadi kearifan lokal adalah Ide dan gagasan atau pengetahuan yang lahir dari masyarakat setempat dalam menjalankan kehidupan di lingkungan sekitar. Menurut Antariksa (2009), kearifan lokal merupakan unsur bagian dari tradisi-budaya masyarakat suatu bangsa, yang muncul menjadi bagian-bagian yang ditempatkan pada tatanan fisik bangunan (arsitektur) dan kawasan (perkotaan) dalam geografi

kenusantaraan sebuah bangsa. Ciri kemajemukan suatu komunitas atau wilayah (geografis) seperti Indonesia yang berbentuk kepulauan harus diterima sebagai kenyataan objektif yang mengandung potensi konflik. Sumber konflik dalam suatu negara antara lain konflik separatis, perebutan sumber daya alam, persoalan SARA, etnisitas, kesenjangan ekonomi, kriminalitas, pengangguran, perang saudara, pemberontakan bersenjata, politik, dan sebagainya. Indonesia memiliki potensi konflik cukup laten, jika tidak dikelola secara bijak dapat menimbulkan disintegrasi, yaitu potensi konflik antarsuku, agama, ras, golongan, pusat-daerah, sipilmiliter,lembaga- lembaga pemerintah atau negara, Jawa-non Jawa, penguasamasyarakat, dan lain-lain. Selain itu, terdapat potensi konflik yang mewarnai implementasi otonomi daerah, seperti konflik antarpemerintah lokal (saling berbatasan), konflik antarkekuatan rakyat berbasis lokal melawan aparat pemerintah, konflik antara pemerintah daerahdan pemerintah pusat, dan sebagainya. Umumnya konflik tentang identitas dalam suatu masyarakat cenderung lebih kompleks, bertahan lama serta sulit dikelola, sedangkan konflik yang berciri primordial sulit dipecahkan karena bersifat emosional. Perkembangan media sosial juga perlu dipantau karena isu-isu sensitif yang dapat memicu terjadinya konflik antar masyarakat maupun antar golongan, sehingga melalui

pelaksanaan kegiatan dialog dapat meningkatkan kewaspadaan dan pengetahuan masyarakat mengenai isu-isu yang berpotensi memicu terjadinya konflik sosial. Isu-isu nasional yang berpotensi memicu konflik di wilayah Mentawai seperti isu penculikan anak dan isu radikalisme dapat ditangkal dengan adanya toleransi antar masyarakat yang mempererat persatuan dengan mengacu pada semboyan Musara Kasimaeru di Mentawai ataupun semboyan lainnya yang berkembang sesuai dengan nilai-nilai kearifan lokal masing-masing daerah. Di antara kearifan lokal yang sudah ada sejak dahulu dan masih terpelihara sampai sekarang antara lain Dalihan Natolu (Tapanuli), Rumah Betang (Kalimantan Tengah), Menyama Braya (Bali), Saling Jot dan Saling Pelarangan (NTB), Siro yoingsun, Ingsun yosiro (Jawa Timur), Alon-alon asal kelakon (Jawa Tengah/DI Yogyakarta), Basusun Sirih (Melayu/ Sumatera) dll. Tradisi dan kearifan lokal yang masih ada serta berlaku di masyarakat, berpotensi untuk dapat mendorong keinginan hidup rukun dandamai. Hal itu karena kearifan tradisi lokal pada dasarnya mengajarkan perdamaian dengan sesamanya, lingkungan, dan Tuhan. Hal yang sangat tepat menyelesaikan konflik dengan menggunakan adat lokal atau kearifan lokal karena selama ini sudah membudaya dalam masyarakat. (bersambung)

Kebhinekaan dan Tolerasi Beragama (bagian 2/selesai):

Dua Jimat Andalan Indonesia Oleh Ananda Rasti *)

P

ENOLAKAN Pesilat Muslim di Kediri. Ketua Gerakan Aksi Silat Muslim Indonesia (GASMI), Zainal Abidin, menolak keras keberadaan FPI di Kediri, Jawa Timur. Organisasi pesilat ini bahkan telah menggagalkan rencana pembentukan FPI di Kediri. Gus Bidin -panggilan Zainal Abidin- meminta anggota FPI mengurungkan niat melanjutkan organisasi itu, jika tidak ingin berhadapan dengan para pesilat Muslim. Sebab, dia menilai FPI telah menjadi momok bagi perjuangan Islam. Alih-alih melakukan dakwah, perilaku mereka justru mengumbar kekerasan.

“Apalagi kemana-mana membawa atribut dan simbol Islam,” kata Gus Bidin, Selasa, 14 Februari 2012. Ditentang Mahasiswa Kupang. Saat memperingati Hari Sumpah Pemuda, 28 Oktober 2013, puluhan mahasiswa di Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), melakukan aksi menolak keberadaan FPI dan Hizbut Tahrir Indonesia (HTI). Menurut mereka kehadiran dua ormas Islam itu bertentangan dengan asas Bhineka Tunggal Ika. Koordinator aksi, Ilo mengatakan aksi ini merupakan bentuk keprihatinan pemuda terhadap kehidupan bangsa yang semakin diintervensi oleh ormas garis keras yang telah keluar dari nilai-nilai ke-

bhineka-an. “Kami minta pemerintah segera bubarkan FPI dan HTI,” katanya. Dihadang Warga Wonosobo. Sejumlah warga Wonosobo, Jawa Tengah, sempat mengadang Ketua FPI Jawa Tengah, Syihabudin, seusai berceramah pada pengajian di Desa Bowongso, Kalikajar. Mereka tersinggung dengan isi ceramah Syihabudin yang tak suka dengan aktivitas Banser organisasi sayap Nahdlatul Ulama- yang menjaga gereja kala ada kegiatan keagaman. Terancam Sweeping di Tulungagung. Aliansi Masyarakat Tulungagung Cinta Damai menolak rencana FPI mendeklarasikan diri di Tulungagung, Jawa Timur. “Kami tidak ingin Tulungagung

dikotori oleh orang-orang yang menghalalkan kekerasan,” kata Maliki Nusantara, juru bicara aliansi, Senin, 27 Oktober 2014. Maliki menyatakan akan melakukan sweeping terhadap anggota FPI, jika berani berbuat onar. Bahkan mereka juga siap melakukan perang fisik, jika dibutuhkan. Sebab, sepak terjang FPI selama ini dinilai buruk dan merusak citra umat Islam. Dituntut Bubar oleh Warga Pontianak. Ribuan orang berkumpul di Rumah Betang, Jalan Sutoyo, Pontianak, pada Kamis, 15 Maret 2012. Mereka menuntut agar FPI Kalimantan Barat dibubarkan. Mereka datang dari daerahdaerah yang berbatasan langsung dengan Kota Pontianak, antara lain Sei Ambawang dan

Memelihara Toleransi Dalam Masyarakat Majemuk di Negara Kesatuan Republik Indonesia (2) Oleh : Wildan Nasution *)

K

ERUKUNAN beragama bertujuan untuk menciptakan interaksi sosial yang baik dan merupakan kepentingan negara dalam mewujudkan negara yang aman, damai dan nyaman. Menyadari hal ini, para pendiri negeri ini telah memikirkan bagaimana upaya agar mempersatukan masyarakat Indonesia yang beraneka ragam melalui semboyan “Bhineka Tunggal Ika”. Yang mempunyai arti berbeda-beda tetapi tetap satu jua. Secara mendalam bhineka tunggal ika memiliki makna walaupun indonesia sebagai negara yang multi kultural, dimana terdapat banyak suku, agama, ras , kesenian adat ,bahasa dan lain sebagainya namun tetap satu kesatuan yaitu sebangsa dan setanah air. Dipersatukan dengan bendera, lagu kebangsaan, mata uang, bahasa dan lain sebagainya. Berbangsa dan bernegara menurut Al-Qur`an hanya sebagai alat untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT, oleh karena itu berbangsa dan bernegara harus diyakini merupakan salah satu ibadahyang tidak kalah pentingnya dengan ibadahibadah yang lainnya, karena inikaitannya dengan bangsa, negara serta entitas pendu-

kungnya yaitu warga negara. MEMELIHARA TOLERANSI Toleransi dalam masyarakat majemuk dirasa penting, untuk terus menjaga silahturahmi warga dari berbagai suku, bahasa, budaya dan agama yang ada di NKRI. Dalam menjaga toleransi masyarakat majemuk, sering kali di beberapa situasi terakhir telah dikorbankan, baik dalam pesta demokrasi seperti Pilkada dan situasi lainnya. Saya berharap generasi muda dapat membentengi diri dari segala pengaruh negatif yang ada saat ini, termaksud memelihara toleransi di masyarakat. Kita hidup dalam masyarakat yang mejemuk yang kaya keanekaragaman, hal tersebut harus menjadi nilai positif bagi kita. Dalam penegakan hukum mengenal Pro Justicia kepolisian melakukan penyelidikan dan penyidik, dan Restorative Justice dimana alternative hukum menjadi pilihan. UU tentang toleransi pertama UU 1/1965 tentang penodaan agama hukuman 5 Tahun penjara. UU 40/ 2008 penghapusan diskriminasi, ras dan etnis hukuman 5 Tahun dan denda Rp 500 juta. UU 11/ 2008 tentang informasi dan transaksi elektronik hukuman 6 Tahun, dan denda Rp 1 Milyar. Semua hukuman yang ada

adalah melanjutkan yang tertuang dalam undang-undang, dimana setiap hukuman tidak sama. Toleransi biasanya berhubungan dengan SARA dimana suku, agama, ras dan antar golongan yang tergabung dalam kebinekaan. Tragedi Sampit 2001 Dayak vs Madura, tragedi Ambon 1999 Muslim vs Kristen, tragedi Nasional 1998 Cina vs Pribumi, kejadian-kejadian tersebut menjadi pelajaran berharga bagi kita semua, agar ke depan saudarasaudara kita tidak menjadi korban di kemudian hari. Oleh karena itu kami pihak kepolisian berharap semua generasi muda, dapat terus menjaga tolerasi antar suku, ras, agama dan golongan yang selama ini sudah terjaga dengan baik. Dalam toleransi pemecahan masalah secara kekeluargaan harus dikedepankan, sehingga adat dan budaya kita orang timur tetap terjaga. Sementara itu, toleransi dalam prespektif agama, dari kacamata kami forum seminar seperti ini bisa menjadi solusi. Bangsa ini merupakan bangsa yang memiliki masyarakat majemuk, tantangannya bagaimana cara memelihara toleransi dalam masyarakat majemuk. Toleransi dalam agama sifat atau sikap menghargai orang lain, yang berbeda dengan pendapatnya. Sebaik-baiknya manusia harus berguna bagi orang lain. (bersambung)

Mandor. Konflik ini terpicu isu bentrokan, buntut dari ribut-ribut penurunan spanduk penolakan FPI di Kalimantan Barat. Belajar dan menyimak dari fakta-fakta diatas, termasuk perkembangan bigotry yang semakin akut terjadi akhirakhir ini, maka tidak salah jika masyarakat menuntut pemerintah bersifat tegas terhadap organisasi radikal, tidak hanya yang bernuansa Islam namun juga bernuansa agama lainnya, karena sejatinya organisasi radikal dan intoleran merusak ajaran agama apapun yang suci sifatnya. *) Penulis adalah pemerhati masalah Polkam di Lembaga Analisa Politik dan Demokrasi (LAPD) Jakarta.

The Success of the Elections in 2017 and National Pride (4/finished) By: Evita Indah Rahayu*)

T

HIS is to anticipate a number of problems in the field related to the lack of ballot papers and the form and supporters often trigger disputes as a result of accusations of deliberate and neutrality of the organizers of the elections that have implications for the access of voters to exercise their voting rights, including distribution management to areas hotspot terrain difficult to reach should be more responsive to the DPT data collection or printing ballots earlier than counties and cities in Java and Bali. Fifth, the need for integrity pact and increased commitment of the organizers of the elections to ensure impartiality and neutrality in their duties. This is related to the number of complaints is still object to DKPP that the problem lies in organizing the elections itself. Sixth, the need to implement strict punishment even to the dismissal of the ASN officers or civil servants, military or police who directly or indirectly involved in practical politics in the election to defend one Paslon. For that, there needs to be coordination between the Election Supervisory Body, Home Affairs, Military and Police Headquarters related to realize. Seventh, the need for socialization linked into an intelligent voters in the election that voters make their choice not because of the primordial, SARA and others but for sure candidate supports will promote merit system, leadership, quality, character, integrity and ethics.*) The author is the observer of the political problem. Live in Bandung, West Java.

KOMISARIS UTAMA: Ina Eryana. KOMISARIS: Christianus H. DIREKTUR UTAMA: Meilany Mongilala, DIREKTUR: Hendra Zoenardjy, WAKIL DIREKTUR I: Ronald Rompas, WAKIL DIREKTUR II: Noldy Poluan, PEMIMPIN REDAKSI: Hendra Zoenardjy. REDAKTUR EKSEKUTIF: Ronald Rompas, Donny Wungow, Glenly Bagawie, Tonny Mait MUSYAWARAH REDAKSI: Hendra Zoenardjy, Ronald Rompas, Donny Wungow, Glenly Bagawie, Tonny Mait. REDAKTUR: Robby Liando, Hanny Rais, REPORTER: Deddy Wakkary, Hanny Rais, Robby Liando, Ronald Sumakul Ridwan Nurhamidin. FOTOGRAFER: Christian Farry Pratasik, KORDINATOR BIRO: Wolter Pangalila (BITUNGMANADO), Stenly Gaghunting (NUSA UTARA), Yunita Datalamon (BOLMONG RAYA), BIRO-BIRO: Glenly Bagawie (TOMOHON), Erwien Bojoh (MINAHASA), Rusdianto Rantesalu (MINUT), Servi Maradia (MINSEL), Wolter Pangalila (BITUNG), Stenly Gaghunting (SANGIHE, SITARO), Denny Dalihade (TALAUD) Yunita Datalamon (KOTAMOBAGU-BOLMONG, BOLMUT), Faruk Langaru (BOLTIM), Chandra Paputungan (BOLSEL). KONTRIBUTOR: Syaiful W Harahap (KHUSUS KESEHATAN). KOORDINATOR ARTISTIK: Fadjrin Haryanto. STAF ARTISTIK: Richard Tamara. SEKRETARIS REDAKSI: Angelia Natasia Herline. MANAGER IKLAN: Herry Bagau, STAF IKLAN: Denny Moningka. ADMINISTRASI IKLAN: Nancy Bertha. MANAGER PEMASARAN: Noldy Poluan. STAF PEMASARAN: Meisisco Gaghana. DISTRIBUSI: Denny Poluan (Minahasa, Tondano, Tomohon, Mitra), Sterfi Lumangkun (Bitung), Alfrits Samolah (Minsel), Marchel Wowor, Steven Manengkey (Manado). PACKING: Samiun Hulantu. KOLEKTOR PEMASARAN: Reinold Welong, ADMINISTRASI: Lisa Wuisan. STAF UMUM: Deydi Mokoginta, Iman. SEKRETARIS/BENDAHARAPERUSAHAAN: Nancy Bertha. PENERBIT : PT. Sulut Lestaripress, PERCETAKAN: PT. Manado Media Grafika (Isi di luar tanggung jawab percetakan) HARGA Langganan: Rp. 50.000,-/bulan (luar kota tambah ongkos kirim) NO REK: 001 01.52.000663-1 Bank Sulut a/n PT. Sulut Lestaripress TARIF Iklan: Rp. 9000/mm kolom (BW), Rp.15000/mm Kolom (FC), ALAMAT: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado, Telp (0431) 841060, Fax: (0431) 841071 PERCETAKAN: Jl. AA Maramis, Kairagi, Manado. Telp (0431) 812777


IBUKOTA

KAMIS 27 APRIL 2017

17

Stop cutting tanah! Wakil rakyat nilai resapan air mulai berkurang Tikala—Dekot Manado menilai wajar jika Manado mulai rawan terkena banjir, walaupun hujan yang turun intensitasnya ringan dan dengan durasi yang tidak lama. Hal ini menurut para wakil rakyat disebabkan oleh tidak adanya lagi daerah resapan terutama perbukitan, yang kini banyak tanah yang dicutting atau dipotong untuk kepentingan segelintir orang saja. Ketua Komisi C Lily Binti mengatakan, Pemkot Manado menjadi pihak yang paling bertanggungjawab

dengan hal tersebut, karena lalai dalam penertiban dan pemantauan pekerjaan cuttingan tanah yang melanggar aturan. "Stop cutting tanah. Sudah ada aturannya jika tidak boleh lagi ada cuttingan tanah. Tapi kemudian yang terjadi, cuttingan tanah itu ada dimana-mana dan sangat banyak. Mau tanpa izin, dengan izin atau izin tersembunyi pun itu kan salah karena tak sesuai aturan," kata Binti, Rabu (26/4) kemarin. Dia menuturkan, selain tidak tegas Pemkot Manado juga terkesan main mata dengan para pekerja cuttingan tersebut. Binti mengatakan, dirinya berani mengatakan hal tersebut, karena selama ini pemerintah dalam hal ini Dinas Lingkungan Hidup (DLH) selalu mengatakan tidak ada izin cuttingan yang

SALAH satu aktivitas cutting tanah di ringroad.(foto: ist)

MOR Dominus Bastiaan.

dikeluarkan. "Tapi kenyataannya, banyak cuttingan dilakukan. Kemudian juga ketika terbongkar tidak ada izin, tidak ada upaya untuk menertibkan. Artinya kan memang ada hal yang tidak beres di sini," tegas Binti. Sementara, personil Komisi C lainnya Raynaldo Heydemans mengatakan jika selama ini instansi terkait terkesan cuci tangan terkait cuttingan tanah. Pasalnya, menurut Heydemans, pemerintah selalu beralasan tidak berizin tapi tak dilakukan penindakan. "Cuci tangan karena ingin terlihat di masyarakat tidak bersalah. Tapi kan sudah sangat jelas, ketika pekerjaan yang tak berijin tetap beroperasi pasti ada back up pemerintah juga walaupun secara illegal," kata Heydemans.(eren)

POTENSI PAD MENURUN

Dekot minta pejabat PD harus punya mental kuat Tikala—Wakil Ketua Komisi A Dekot Manado Robert Tambuwun menyoroti dugaan kongkalingkong para pejabat perangkat daerah di lingkup Pemkot Manado dengan para pengusaha atau pemilik usaha yang nyata terlihat di depan mata. Dugaan kongkalingkong pejabat dan pengusaha kian kencang berhembus, setelah sejumlah rumah makan ikan bakar secara terang-terangan melakukan pelanggaran tapi tak kunjung ditindaki. Bahkan, bukannya ditindaki, rumah makan tersebut terkesan dijaga oleh sejumlah instansi di lingkup Pemkot Manado. Menurut Tambuwun, hal tersebut sangat merugikan mengingat tak hanya kepentingan masyarakat diabaikan, potensi PAD juga ikut raib tak masuk kas daerah dan banyak yang masuk kas pribadi sang pejabat. "Kita bisa saksikan saat ini, banyak sekali usaha yang melanggar aturan tapi tak pernah ditindaki. Kita juga bisa lihat, sebuah usaha yang begitu ramai tapi setoran pajaknya begitu kecil padahal menerapkan pajak 10 persen yang ditagih ke pelanggan. Ini jelas dugaan kongkalingkongnya," kata Tambuwun. Menurut dia, para pejabat di Pemkot Manado harusnya punya mental kuat dan tahan terhadap iming-iming suap, karena namanya pengusaha pasti memiliki visi untuk mencari untung yang sebesarbesarnya. "Jadi kalau memang ada tawaran untuk kongkalikong dari pejabat yang berwenang, pasti pengusaha akan mengiyakan. Dan hal ini yang mengakibatkan PAD jeblok," ujar Ketua DPC Partai Hanura Manado tersebut.(eren)

Legislator ... Dari Halaman 8 Terkait dugaan tempat usaha tidak mengantongi izin, seperti beberapa rumah makan ikan bakar yang terletak di tak jauh dari kantor Walikota, politisi Partai Hanura itu pun menegaskan Pemkot untuk mengecek izin yang ada. Apalagi sudah menimbulkan kemacetan baru. "Untuk RM itu, pemerintah harus segera mengecek izin dan kelayakan tempat usahanya. Kalau memang tidak bisa dijadikan RM karena berdampak macet, ya jangan dikasih izin dan menghimbau kepada pemiliknya agar mencari tempat lain," ujar Paath. Ia pun menghimbau kepada seluruh pelaku usaha maupun calon investor yang akan berinvestasi di Manado untuk tunduk pada peraturan yang berlaku, dalam hal ini Perda. "Pengusaha harus mengikuti aturan yang ada dari mulai kelengkapan IMB hingga izin usaha. Kalau belum ada harus segera Menyelesaikan pengurusannya. Pemkot melalui dinas terkait harus tanggap, jangan diam. Perlu ada sidak dan jangan ada kongkalingkong dengan pengusaha. Ini banyak terjadi di Manado," pungkas Paath.(eren)

PEMBELIAN Arloji/Jam bermerk Rolex,Omega,Cartier,Ebel,dll dengan se-gala kondisi dengan harga tidak terbatas.TERIMA BELI SEMEN-TARA.Hub:J.E& CAKUNG.Tidak melayani SMS.Terima 24 Jam. Hp:0852 4059 8888 / BBM : 73MS B0ND

FINANCE Pinjam Dana Cepat..?? Jaminan BPKB.Angsuran bermasalah..?? Take Over Kredit..??Kurang dana beli mobil/motor..??Juga

melayani kredit modal kerja jaminan sertifikat rumah/ta-nah.PROSES CEPAT.Hub: Adi 0823 9439 6006 Kost Exclusive fasilitas AC,Non AC,TV,Furniture,Kamar mandu/WC dalam.Jl.Sam Ratulangi ( depan jl.pertigaan lampu me-rah),dpn Hotel Galaxy.Harian/Mungguan.Hub. 0853 9964 0234

ELITA PROPERTY DijualtanahdipusatkotaManadoLT.3000 &4000m2. Harga Mena-rik.Hub.0851 0136 9886/0812 4288 4555

Dikontrakkan rmh mewah Manimbang 5KT,5KM,AC,Garasi 2 mobil,halaman luas parkir muat 10 mobil.Harga menarik. Hub: 0851 0136 9886/0812 4288 4555 Dikontrakkan rmh blkng RS Kan-dow Malalayang,2KT ada kamar mandi dlm,perabot,garasi, PAM, sumur.Harga 17,5jt/thn. Hub. 0851 0136 9886/0812 4288 4555 Dijual tanah Manimbang LT.400 / 3200/1Ha,view laut kota Manado.Harga bagus.Hub: 0851 0136

9886 / 0812 4288 4555

LOWONGAN KERJA

SEWA EXCAVATOR

SOLID GROUP Perusahaan di bidang Jasa Keuangan membutuhkan KONSULTAN ANA-LIS. Benefit: Gaji pokok,Reward,Bonus.Ketentuan : Pria/ Wanita min. 18thn,pend.min.SMU/SMK.Walk

Excavator mini. Hub.0813 4033 9205 Valent.

KOST TERIMA KOST HARIAN / mingguan / bulanan.Full AC,TV,Fasilitas Lengkap. Dikontrakkan 2 ruangan kantor depan PJR Samrat.Hub.0852 4088 6111/0811 436 111

SALESMAN DICARI/DIBUTUHKAN Salesman.. Usaha Dibidang Hp, Accessories elektronik dll mempunyai motor untuk kota Manado. Hub. 0811430115

Interview Senin ~ Jumat ( 09.00~15.00) CP:CAHYO (0823 4525 7712)

SPA & MASSAGE EXOTIC SPA MENGHADIRKAN LAYANAN PIJAT PANGGILAN KHUSUS KE HOTEL DENGAN TENAGA WANITA BERSIH, CANTIK,MUDA ,PROFESIO-NAL,RAMAH & SOPAN.PASTI PUAS & TIDAK KECEWA. HUB: 0823 4788 8621

JUAL PAJEKO DIJUAL KAPAL IKAN ( PAJEKO) SIAP PAKAI.Spek ukuran P:21m

/ Lebar : 4 m (body baru),pukar/ jaring 250x50m,mesin 2x40PK mu-lus,wings,genset,alcon,surat ijin lengkap.Harga 215jt NEGO.Hub.0852 9872 9467 / 0813 5602 1185

HEWAN PELIHARAAN JUAL ANJING RAS,GOLDEN,SHITZU,HERDER, PUDLE,DLL.HP.0853 9753 2787 / 0853 9494 2829.TONDANO


KAMIS 27 APRIL 2017 NOMOR 3211 TAHUN XI

HARGA Langganan: Rp. 50.000,-/bulan (luar kota tambah ongkos kirim) NO REK: 001 01.52.000663-1 Bank Sulut a/n PT. Sulut Lestaripress ALAMAT: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado, Telp (0431) 841060, Fax: (0431) 841071

Surat Kabar Harian Berpikir dan Berbuat

IBUKOTA

PARLEMEN Dekot akan panggul hearing pengusaha hiburan malam UNTUK menelusuri setiap persoalan dalam bisnis dunia hiburan malam di Manado, Dekot Manado berencana untuk memanggil hearing pihak pengusaha hiburan malam tersebut. Hal itu diakui Ketua Dekot Manado, Noortje Van Bone. Meski begitu, pihakNOORTJE Van Bone. nya belum berencana menggelar hearing dalam waktu waktu dekat ini. Walaupun, untuk permintaan hearing sudah dilayangkan. “Benar, sejauh ini tak berencana panggil hearing tapi bisa saja berlaku dalam waktu dekat. Dan itu ada Komisi A ranahnya,” kata Van Bone. Di sisi lain, Wakil Ketua Komisi A Robert Tambuwun menjelaskan, kalau surat untuk melakukan dengar pendapat tersebut diajukan ke pimpinan dewan. Disebut kalau ada usaha lain pihak luar kepada anggota dewan agar hearing tetap terlaksana, Tambuwun kembali menegaskan, kalau rencana mengenai penjadwalan diatur lembaga dan sesuai mekanisme yang berlaku di lembaga Dekot. Dirinya juga mengakui, ngotot melaksanakan aturan memanggil para pengusaha hiburan malam sehingga kini tinggal mengatur waktu setelah turunnya rekomendasi. “Penundaan hearing bisa saja dilakukan yang bukan dalam pekan ini. Kalau ada pihak luar kurang membawa akalakalan lain menghalang-halanngi ini, kan aneh. Rekomendasi keluar langsung dipanggil, lihat saja,” tandasnya.(eren)

IZIN USAHA Legislator minta Pemkot cek semua rumah makan SEMAKIN banyaknya usaha rumah makan (RM) illegal yang ada di Manado mendapat perhatian serius dari lembaga Dekot Manado. Untuk itu, Anggota Komisi A Arthur Paath meminta Pemkot Manado aktif dalam pengawasan seARTHUR Paath. luruh tempat usaha yang ada di Manado. "Harus dilihat apakah layak dijadikan tempat usaha atau tidak. Dan apakah sudah memenuhi aturan seperti tersedianya lahan parkir yang memadahi atau tidak. Agar tidak menimbulkan persoalan seperti macet dan keresahan di tengah masyarakat. Intinya pemerintah harus mengedepankan kesejahteraan dan kenyamanan masyarakat, bukan hal-hal lain," kata dia. Menurut Paath, lembaga Dekot menyambut baik ramainya investasi di Manado. Namun dia menyayangkan adanya dugaan usaha ilegal yang menjamur. "Kami dewan sangat mendukung usaha kuliner di Manado, apalagi Manado adalah kota pariwisata. Tetapi semua ada aturan yang terikat dalam Perda. Soal RM ikan bakar yang menjamur tetapi sampai tidak memiliki izin, tentunya perlu ada tindakan dari Pemkot. Jangan terkesan cuek," tegas Paath. Baca: Legislator ( Halaman 7 )

GSVL sampaikan LKPJ Walikota tahun 2016 Diakui ada target yang tidak tercapai

REALISASI ANGGARAN

Sekkot minta perangkat daerah pacu & tingkatkan kinerja

WALIKOTA Manado GS Vicky Lumentut saat menyamaikan LKPJ tahun anggaran 2016 dalam rapat paripurna Dekot Manado, Selasa (25/4) malam.(foto: ist)

Tikala—Guna melaksanakan kewajiban sesuai amanat Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 3 Tahun 2007 tentang Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah, maka Walikota Manado DR GS Vicky Lumentut (GSVL) menyampaikan Laporan Keterangan PertanggungJawaban (LKPJ) Kepala Daerah Tahun 2016 di hadapan pimpinan dan anggota Dekot Manado pada Selasa (25/4) malam. Dalam kesempatan itu, Walikota GSVL mengatakan laporan pertanggungjawaban memuat arah kebijakan umum pemerintah daerah termasuk kebijakan pengolahan keuangan daerah secara makro baik dari aspek pendapatan maupun belanja daerah. "Disamping itu, penyelenggaraan urusan desentralisasi, penyelenggaraan tugas pembantuan, dan penyelenggaraan umum pemerintahan," ujarnya. Walikota GSVL juga menjelaskan, untuk Pendapatan Asli Daerah (PAD) tahun anggaran 2016 ditargetkan sebesar Rp288.228.847.854, yang terealisasi sebesar Rp308.939.630.147, atau sebesar 107,19 persen. Sementara, untuk dana perimbangan, ditargetkan sebesar Rp1.079.332.993.400, dengan realisasi Rp1.031.123.896.718 atau sebesar 95,53 persen.

Diakui Walikota dua periode itu, tidak tercapainya target penerimaan dan perimbangan disebabkan tidak terealisasinya target dari dana bagi hasil pajak dan bagi hasil bukan pajak. Dimana dari yang ditargetkan sebesar Rp55.771.933.000, yang terealisasi adalah Rp53.042.981.749, atau sebesar 95,11 persen. "Faktor lain yang menyebabkan tidak tercapainya target penerimaan dana perimbangan adalah realisasi dana alokasi khusus yang tidak sesuai target yang ditetapkan," ujar Walikota GSVL. Dijelaskannya, target sebesar Rp282.573.451.400, yang terealisasi sebesar Rp237.093.305.969 atau sebesar Rp83,91 persen. Secara kesuluruhan, realisasi pendapatan tahun anggaran 2016 berjumlah Rp1.637.233.107.220 dari target Rp1.672.845.119.254 atau sebesar 97,87 persen. Dari sektor belanja yang ditargetkan sebesar Rp2.012.552.367.984 realisasi mencapai Rp1.785.148.563.679,-48 atau sebesar Rp88,70 persen. Dimana, belanja tidak langsung terealisasi Rp798.393.837.371 dari target Rp852.885.157.717, atau sebesar Rp93,61 persen dan belanja langsung yang terealisasi sebesar Rp986.754.726.308,48- dari target

sebesar Rp1.159.667.210.267 atau sebesar 85,09 persen. Untuk dana tugas pembantuan pada tahun 2015 telah diberikan pemerintah pusat kepada Pemkot Manado yang diterima masing-masing Perangkat Daerah. Selanjutnya GSVL juga menyampaikan, nantinya di tingkat Dekot akan dibahas dalam rapat internal yang sesuai ketentuannya. “Tersampaikan kembali dalam laporan pertanggungjawaban tersebut memuat arah kebijakan umum pemda, pengelolaan keuangan derah secara makro baik pendapatan maupun belanja daerah, penyelenggaraan urusan desentralisasi, penyelenggaraan tugas pembantuan dan tugas umum pemerintahan. Secara garis besar, akan sangat jelas terpampang dalam angka-angka dalam laporan pertanggungjawaban tersebut,” tandasnya. Rapat paripurna LKPJ Walikota Manado diilaksanakan di ruang Rapat Paripurna Dekot Manado, Jl Balaikota Tikala. Rapat dipimpin Ketua Dewan Nortje Henny Van Bone didampingi Wakil Ketua Richard Sualang dan Danny Sondakh, dan dihadiri sejumlah anggota dewan, Plt Sekkot Drs Rum Dj Usulu, para kepala Perangkat Daerah, Camat dan Lurah.(dewe/eren)

Tikala—Pelaksana tugas (Plt) Sekkot Manado Drs H Rum Usulu, beberapa waktu lalu sempat dibuat geram dengan masih adanya Perangkat Daerah (PD) yang penyerapan anggarannya rendah atau berada paRUM Usulu. da posisi terbawah pada bulan Maret. Dikatakan Sekkot Usulu, dari data yang diterima dari Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Manado, realisasi anggaran Pemkot sampai 31 Maret 2017 berkisar 10,10 persen. “Serapan anggaran sebesar Rp157.963. 201.713 dari seluruh total Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kota Manado yakni Rp1.564.258.637.290. Capaian tersebut tergolong rendah, karena saat ini sudah memasuki triwulan III,” tutur Usulu pekan kemarin. Untuk itu, Sekkot Usulu menegaskan akan menekan PD agar bisa lebih maksimal lagi dalam mencapai target penyerapan anggaran, sehingga kelancaran proses pembangunan demi mewujudkan Kota Manado yang cerdas, maju, dan sejahtera. “PD harus lebih memacu dan meningkatkan kinerja, jangan masa bodoh dan berharap semuanya bisa dilakukan dengan mudah. Jika masih ada PD yang posisinya bertahan di posisi terbawah, maka tentunya Walikota Manado DR GS Vicky Lumentut akan melakukan evaluasi kinerja. Jadi saya ingatkan, apa yang menjadi kendala dan kekurangan pada proses realisasi yang lalu, dapat kita pahami bersama untuk kemudian dijadikan sebagai pelajaran, agar kedepan kita akan semakin pandai dan bijaksana dalam tugas dan tanggung jawab," tandas Usulu.(eres)

RENCANA PEMBANGUNAN

Wawali Mor hadiri Musrenbangnas di Jakarta Tikala—Sebagai rangkaian tindaklanjut pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Nasional, maka Rabu (26/4) pagi kemarin, Wakil Walikota Manado Mor Dominus Bastiaan SE mewakili Walikota DR GS Vicky Lumentut (GSVL), menghadiri Musrenbangnas yang digelar di salah satu hotel di Jakarta. Pelaksanaan Musrenbangnas yang diikuti para Menteri Kabinet Kerja, maupun Gubernur, Walikota/ Bupati seluruh Indonesia itu, dibuka Presiden Joko Widodo. Dalam sambutannya, Presiden Jokowi mengakui hingga kini pekerjaan pemerintah banyak yang tidak fokus. Sehingga, kedepan diharapkan aparatur pemerintah merobah pola kerja dengan memproritaskan pekerjaan yang harus dselesaikan. "Pekerjaan kita banyak yang tidak fokus. Prioritaskan apa yang akan dikerjakan,"ujar Presiden. Lanjut dikatakan, untuk mendapatkan hasil yang maksimal, arah pemba-

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

WAWALI Mor Bastiaan masih sempat foto bersama Kepala Bapelitbang Liny Tambajong, Kabag Pemerintahan dan Humas Steven Runtuwene, serta sejumlah pegawai Bapelitbang.(foto: ist)

ngunan difokus pada 3-5 prioritas penting saja. "Pelayanan investasi dan administrasi harus cepat dan praktis. Inovasi teknologi harus dikembangkan," tukas Presiden Jokowi. Terpisah, Wawali Mor mengatakan Musrenbangas ini sangat penting untuk Manado dan daerah lainnya di Indonesia. “Karena di sini dapat dilihat apa saja program Nasional yang bisa

diimplementasikan untuk daerah," pungkas Wawali Mor, didampingi Kepala Badan Perencanaan dan Penelitian Pembangunan (Bapelitbang) Manado DR Liny Tambajong dan Kepala Bagian Pemerintahan dan Kabag Humas Pemerintahan Pemkot Manado Steven Runtuwene SSos. Diketahui, Musyawarahnas adalah forum antarpelaku dalam rangka menyusun

rencana pembangunan nasional dan rencana pembangunan daerah, sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional, dan diatur oleh Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas untuk tingkat nasional dan Bapelitbang. Dalam sistem Perencanaan Pembangunan Nasional, perencanaan partisipatif

diwujudkan antara lain melalui Musrenbang di mana sebuah rancangan rencana dibahas dan dikembangkan bersama semua pemangku kepentingan. Pemangku kepentingan berasal dari semua aparat penyelenggara negara (eksekutif, legislatif, dan yudikatif), masyarakat, kaum rohaniwan, pemilik usaha, kelompok profesional, organisasi non-pemerintah, dan lain-lain.(dewe)

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


KAMIS 27 APRIL 2017 NOMOR 3211 TAHUN XI

MAPANGET MEGA WISATA

Mengisi waktu libur panjang di Hongkong - Shenzhen - Macau EMI memanjakan para pencinta traveler, Mapanget Mega Wisata kembali hadir dengan promo spesial lebaran mereka. Kali ini, bagi pencinta traveler yang ingin mengisi libur lebaran,

D

taman budaya yang di dalamnya terdapat bangunan-bangunan khas China dan taman-taman kecil beserta kebudayaannya seperti Green Lake, Wind Rain Bridge, Waterfall Cable Sliding, Yae Village, Drum Tower, Lamasery,

Mapanget Mega Wisata menggelar spesial promo tour selaam 6 hari ke Hongkong - Shenzhen - Macau. Dengan Rp.15.000.000 saja anda sudah bisa menikmati paket tour selama selama 6 hari persembahan Silk Air & Singapore Airlines. Berikut ini adalah agenda perjalanan selama 6 hari yang mengesankan itu. Hari pertama, penerbangan dari Manado menuju Singapura pukul 14.00 - 17.30 yang kemudian akan dilanjutkan lagi dengan penerbangan menuju Hongkong. Kemudian anda akan langsung check in untuk rehat di Harbour Plaza 8 Degree Or Similiar. Di hari kedua, setelah sarapan pagi, anda akan diantar menuju Shenzhen untuk mengunjungi Mineral Museum dan Silk & Medicine Shop setelah itu, menuju Window Of The World dan dilanjutkan ke China Folk Culture Village yang merupakan salah satu

Quadrangle Gallery, Impression of China dan lain-lain. Bangunan-bangunan dan taman-taman tersebut dibuat tujuannya untuk mempromosikan China, terisitmewa Kota Shenzhen sebagai tempat wisata yang layak untuk dikunjungi. Stelah itu anda akan kembali diantar untuk beristirahat di CAA Holy Sun/Century Plaza or Similiar. Pada hari ketiga, seperti biasa seltelah anda menyantap sarapan pagi kapal Ferry sudah siap mengantar anda menuju Macau untuk melihat-lihat keindahan Na Tcha Temple, Mount Forest kemudian ke Ruins Of St Paul. Setelah itu ke product shop dan yang terakhir anda akan diajak untuk mengadu kemujuran di Venetian Resort yang merupakan tempat Casino dengan akomodasi Grandview/Golden Dragon or Similiar. Masuk hari keempat tour anda, selepas breakfast anda akan diajak menuju Hongkong untuk city tour. Seperti biasanya anda akan mengunjungi

Rebecca Ferguson

“Ilsa telah kembali” SUTRADARA Christopher McQuarrie mengunggah foto Rebecca Ferguson saat tengah syuting film Mission Impossible. Itu merupakan penampakan pertama sang artis dalam film tersebut. Dalam film seri keenam itu, Rebecca berperan sebagai Ilsa Faust yang merupakan rekan agen Ethan Hunt (Tom Cruise). “Ilsa telah kembali,” tulis sang sutradara dalam caption foto tersebut. Rebecca terlihat mengenakan jas coklat bergaris dengan rambut ekor kuda. Ia tampak lebih boyish dengan dandanan yang dipotret dari belakang tersebut. Sampai saat ini beberapa detail film tersebut masih dirahasiakan. Ilsa juga belum diketahui keterlibatannya dalam film aksi itu. Ving Rhames, Simon Pegg, Alec Baldwin dan Sean Harris bakal tampil kembali di film tersebut. Bintang ‘Man of Steel’, Henry Cavill juga kali ini bakal terlibat. Selain itu, bintang utama, Tom Cruise juga telah melakoni syuting di kawasan Paris. Ia terlihat melakukan aksi mendebarkan ketika berayun di atas helikopter, lalu beberapa adegan kejar-kejaran yang menjadi ciri khas film itu. Rumah produksi Paramount Pictures tengah memproduksi bagian enam ‘Mission Impossible’. Lewat bibir sang sutradara, seri ini akan menampilkan banyak kejutan dalam cerita filmnya. Dikutip Aceshowbiz, beberapa waktu lalu, sutradara Christopher McQuarrie akan membawa tokoh-tokoh dari bagian sebelumnya terlibat lagi di seri ini. Bahkan ia akan menampilkan agen Ethan Hunt berbeda dari sebelumnya. Plot cerita akan memfokuskan sosok Ethan Hunt untuk ditelusuri lebih jauh. “Aku ingin tahu lebih banyak tentang sosok Ethan Hunt. Ada lima seri sebelum bagian ini dan hanya satu seri yang menceritakan sosok Ethan sementara sisanya hanya membuat orang menerka-nerka taktik apa yang ada di pikiran Ethan,” ujar McQuarrie. Rebecca Ferguson akan kembali memerankan karakternya di ‘Mission Impossible’ bagian ke lima. Produksi film ke enam ini akan dimulai April mendatang dengan mengambil Paris sebagai latar lokasi syutingnya berlangsung. McQuarrie menambahkan, ia akan menampilkan Ethan Hunt yang kembali diperankan Tom Cruise tak hanya penuh dengan aksi laga di film. “Aku ingin sepenuhnya bersentuhan dengan karakter ini. Bukan hanya sekedar menampilkan di serangkaian adegan aksi. Ada sisi perjalanan hidup Ethan Hunt yang akan dimunculkan dan dikemas lebih seru lewat adegan aksi yang benar-benar spektakuler,” tukas McQuarrie.(deth)

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

Avenue of Styar, Jewellery shop, Herbs Shop, Golden Bauhinia Square, kemudian ke Victoria Peak by Tram dan setelah itu berbelanja di Ladies market dengan akomodasi Harbour Plaza 8 Degree or similiar. masuk pada hari ke lima, setelah Breakfast jemputan sudah menanti anda untuk mengunjungi Tung Chung City Gate setelah itu diantar ke Bandara untuk persiapan kembali ke Singapura. dan pada hari ke enam, pukul 09.25 - 13.05 anda sudah dalam perjalan menuju Manado dengan membawa sejuta kenangan indah yang tak terlupakan selama berada di Hongkong, Shenzhen dan Macau bersama Mapanget Mega Wisata. Sampai jumpa lagi di acara tour berikutnya. Mapanget Tours menawarkan harga yang kompetitif namun tetap menyediakan layanan profesional dan ramah dan memiliki staf yang berpengalaman sehingga akan memastikan anda memiliki liburan yang menyenangkan.Untuk informasi lebih lanjut, segera hubungi Mapanget Mega Wisata dengan no telp, (0431) 811119 atau di 08124309974 Untuk mendapatkan informasi yang lebih lengkap mengenai silahkan berkunjung ke Jl. A.A. Maramis Manado, atau e-mail ke info@ mapanget-tours.com atau anda juga bisa berkunjung langsung ke website Mapanget Tours and Travel yang beralamat di www.mapangettours.com.(*)

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


10 KAMIS 27 APRIL 2017 NOMOR 3211 TAHUN XI

GUNUNG ANDONG

Berburu matahari terbit di Magelang

GUNUNG Andong, Magelang, Jawa Tengah. (linggabinangkit/Instagram)

GUNUNG Andong, Magelang. (manusialembah.blogspot.com)

DI antara deretan agenda seru yang ditawarkan Magelang, melewatkan perburuan matahari terbit sekiranya akan meninggalkan sesal tersendiri. Punthuk Setumbu boleh saja jadi gerbang angan akan sapaan hangat sang fajar, namun wilayah tetangga Yogyakarta ini nyatanya memberi opsi yang tak kalah menarik. Adalah Gunung Andong, spot lain untuk menikmati panorama matahari terbit yang begitu menawan. Dengan tinggi puncak

yang tak mencapai 2.000 meter di atas permukaan laut, gunung ini dikatakan cocok bagi pendaki pemula. Meski demikian, jangan ragukan sajian panorama yang sanggup diberikan Gunung Andong. Gunung yang berada di Kecamatan Ngablak, Magelang, Jawa Tengah ini dikatakan berbentuk serupa punuk sapi. Demi mencapai puncaknya, kamu bisa melewati dua jalur pendakian, yakni Basecamp Sawit dan Dusun Pendem. Meski tak terlalu tinggi, banyak yang

mengatakan jika pendakian Gunung Andong cukup menguras tenaga. Karenanya, mempersiapkan fisik jadi satu keharusan sebelum singgah. Terdapat empat puncak di sini, yaitu Puncak Makam, Puncak Jiwa yang biasa dijadikan camping ground, Puncak Alap-Alap dan terakhir Andong. Perjalanan menuju puncak rata-rata ditempuh selama satu atau dua jam. Namun waktu tersebut tentu saja tentatif, lantaran tergantung kecepatan berjalan. Bersua sudut lain untuk nikmati panorama matahari terbit di Magelang, yuk singgahi Gunung Andong!(btgc)

GUNUNG Andong, Magelang, Jawa Tengah. (wizdan_inst/Instagram)


MINAESA

Kisruh GPdI Karmel Tara-Tara tuntas

MINAHASA, TOMOHON, MINUT, MINSEL, MITRA BITUNG

KAMIS 27 APRIL 2017

11

Pengusaha mudah Minut nyaris ditipu

tomohon Pemkot Kunker ke Pemkot Tangerang

PERTUKARAN cendra mata di kunjungan kerja Wawali Tomohon.(foto: ist)

PENERAPAN e-Government menjadi salah satu target utama Walikota Tomohon Jimmy Feidie Eman SE Ak dan Wakil Walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan. Untuk mendukung pelaksanaan program berbasis elektronik ini, Wawali Syerly A Sompotan didampingi Asisten Kesejahteraan Rakyat Dra Truusje Kaunang , Asisten Administrasi Umum Novi Politon SE, Inspektur Ir Djoike Karouw MSi , menggelar Kunjungan Kerja di Pemerintah Kota Tangerang yang diterima langsung oleh Sekretaris Daerah Kota Tangerang Dadi Budaeri SE Ak. “Kunker di Kota Industri ini bertujuan untuk mengetahui pengelolaan keuangan dalam hal ini penyusunan Perwako tentang tata cara pergeseran sesuai Pemendagri 13 tahun 2006,” kata Wawali SAS. Lanjut Wawali Sompotan, dari Kunker ini, dapat memperoleh berbagai penjelasan maupun informasi yang berkaitan dengan hal-hal yang berkaitan dengan pengelolaan keuangan dengan sistem online mulai RKPD, KUAPPAS, pergeseran, perubahan dan penyusunan APBD dengan e-Planning dan e-Budgeting. Momentum itu juga menjadi kesempatan emas Wawali Sompotan mempromosikan kegiatan TIFF yang akan di laksanakan bulan Agustus nanti. Wawali sekaligus mengundang Pemkot Tangerang untuk ikut serta dalam kegiatan internasional itu. Baca: Pemkot ( Halaman 12 )

minahasa IvanSa minta Pilhut jangan jadikan alat perpecahan SEKITAR 49 dari 227 Desa di Kabupaten Minahasa telah melaksanakan agenda pemerintah yaitu Pemilihan Hukum Tua (Pilhut) gelombang ke dua di tahun 2017, pada selasa (25/4) lalu. Jika tahun 2016 silam digelar Pilhut 80 Desa, saat ini hanya melanjutkan yang sisanya. Pemungutan suara berlangsung sejak pagi dan saat itu juga sejumlah Desa selesai melakukan penghitungan. Pemenang-pun sudah diketahui. Pesta demokorasi merupakan hal yang lumrah jika berbeda pilihan. Namun, menurut Wakil Bupati Minahsa Ivan Sarundajang (IvanSa) beranggapan kalau perbedaan pilihan dalam Pilhut adalah bumbu penyedap dalam pesta demokrasi.”Inilah pesta demokrasi itu. Artinya, terdapat perbedaan dalam pilihan. Pastinya, pilihan harus datang dari kata hati sendiri. Bukan atas intervensi dari pihak-pihak tertentu. Karena itu, perbedaan pilihan jangan dijadikan sebagai hal untuk memecah belah kita sebagai masyarakat,”kata IvanSa. Lanjutnya, perbedaan pilihan, kemenangan, dan kekalahan harus dijadikan pembelajaran untuk lebih dewasa dalam berdemokrasi. Olehnya, IvanSa meminta supaya masing-masing pihak dan calon Kumtua (yang menang dan kalah), untuk saling menopang dalam hal menciptakan kondusifitas di Desa.”Dalam momentum ini, menjaga kondusifitas di desa masing-masing sangat penting. Baca: Ivansa ( Halaman 12 )

minut Bupati hadiri Musrembangnas PEMKAB Minut dalam hal ini Bupati Minut Vonnie Anneke Panambunan mengikuti Musyawarah Rencana Pembangunan Nasional (Musrembangnas) dalam rangka penyusunan RKP 2018 dengan tema Memacu investasi dan infrastruktur untuk pertumbuhan dan pemerataan yang dibuka langsung oleh Presiden Joko Widodo di Hotel Bidakara, Jakarta. Dalam kesempatan ini, Presiden pun menilai perencanaan anggaran selama ini tak pernah dilakukan secara fokus. Tak hanya itu, Jokowi juga mengkritik kinerja pemerintahan baik kementerian dan pemerintah daerah banyak yang tak memiliki prioritas yang jelas. Hal ini, kata Jokowi, sesuai dengan pengamatan di lapangan yang dilaku-kannya. “Yang berkaitan dengan anggaran, saya ingatkan bahwa kita ini sudah bertahun-tahun, anggaran kita tidak pernah fokus. Perencanaan kita tidak pernah fokus dan tidak memiliki prioritas yang jelas,” kata Jokowi. Karena itu, Jokowi mengingatkan agar kementerian dan lembaga, provinsi, serta kabupaten/kota agar lebih memprioritaskan apa yang direncanakan untuk dikerjakan. Presiden juga meminta agar prioritas program tak terlalu banyak dan lebih difokuskan. Bahkan ia meminta agar jumlah program yang direncanakan tak lebih dari 3 program. “Jangan semuanya jadi prioritas. Ini kebiasaan kita. Ini rutinitas yang mengulangulang. Saya lihat hampir semua daerah,APBD saya baca, APBN saya baca,” ujar Jokowi. Sementara itu Bupati Minut VonnieAnneke Panambunan usai mengikuti musrembang nasional mengatakan sangat mendukung apa yang diharapkan Presiden tentang permasalahan dalam anggaran pembangunan. “Saya sebagai Bupati akan selalu berusaha dalam pembangunan yang sekarang sedang berjalan di Kabupaten Minut,” ujar VAP yang didampingi Plt Sekertaris Daerah Arnolus D. Wolajan, Asissten ll Alan Mangid dan Kabag Humas Minut Styvi Watupongoh dan Ajudan Bupati Noldi Watupongoh.(gebe)

Bawa nama Kapolres, Polres tunggu laporan Airmadidi—Kasus penipuan mulai marak di Kabupaten Minut. Kali ini, ada oknum tak bertanggung jawab menjual nama Kapolres Minut AKBD Eko Irianto sehingga nyaris menipu pengusaha muda di Minut yakni William Luntungan. Kepada sejumlah wartawan, Rabu (26/4) kemarin, Luntungan menjelaskan asal mula dirinya nyaris tertipu dengan oknum yang mengaku bernama Eko Irianto yang tak lain adalah Kapolres Minut. Saat itu berawal pada Selasa (25/4) malam lalu, Luntungan mendapat telepon dari nomor yang tak dikenal 081241

822558 dimana mengaku dari Kasat Reskrim Polres Minut. “Oknum yang mengaku dari Kasat Reskrim ini mengatakan jika saya nanti akan di telepon oleh Kapolres. Tak lama setelah itu, masuk telepon yang mengaku dari Kapolres Minut. Dari pembicaraan, oknum yang mengaku Kapolres ini meminta sejumlah uang kepada saya sebesar Rp75 juta, namun saya katakan hanya ada Rp60 juta. Katanya uang itu untuk mengisi kas Polres yang kosong,” ujar Luntungan. Dari pembicaraan itu, karena merasa curiga, Luntungan pun men-

SOSIALISASI

Perumahan bersubsidi untuk ASN Tomohon Tomohon—Merealisasikan program Nawacita Presiden Jokowi serta realisasi kebijakan Pemkot Tomohon, mensejahterakan ASN dan Tenaga Honorer Tomohon, Rabu (26/4) kemarin, di Gedung 2 Kantor Walikota Tomohon, digelar sosialisasi perumahan bersubsidi. Ini bentuk kerjasama Pemkot Tomohon bersama Bank BTN dan PT Bangun Minanga Lestari. Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak diwakili Sekretaris Daerah Kota Tomohon Ir Harold V Lolowang MSc mengatakan, bahwa sejak tahun 2015, Program Nawacita tujuannya untuk mensejahterakan seluruh WNI yaitu dengan Program Perumahan Bersubsidi. Maka Pemkot Tomohon bersama dengan Bank BTN dan Pihak Pengembang akan berusaha semaksimal mungkin untuk dapat merealisasikan Program Nawacita dari Presiden RI Jokowi. “Tidak hanya ASN yang dapat membeli rumah bersubsidi ini, Tenaga Honorer pun bisa, dengan syarat bekerja sekurangkurangnya 3 Tahun dan memiliki surat rekomendasi dari Kepala Perangkat Daerah terkait,” tegas Lolowang. Perlu diketahui bahwa Perumahan Griya Bangun Tomohon Lestari 2 ini terletak di Kelurahan Lansot, Kecamatan Tomohon Selatan, kompleks Kantor Badan Pertanahan Negara dan badan Penanggulangan Bencana Daerah, adapun program subsidi dari perusahaan atau developer sebesar Rp6 juta untuk 50 unit pertama juga ada subsidi dari pemerintah sebesar Rp4 juta. Hadir juga dalam kegiatan ini Komisaris PT Bangun Minanga Lestari Leopol Nicholas, Konsumer Load Marketing Bank BTN Ekka Ruli Anto, Direktur Pengembang PT bangun Lestari Claudia Nicholas serta para ASN dan tenaga honorer se Kota Tomohon.(teem)

coba untuk balik ke kantor Polres menjebak sang u n t u k penipu dengan menyerahkan cara meminta langsung ke nomor rekening Kapolres, yang akan dinamun akhirnya transfer lewat dia minta lewat Bank BRI Carekening saja. bang Airmadidi. Nomor telepon Tanpa sadar, Kapolres ada penipu ini sama saya dan WILLIAM Luntungan dan Eko Irianto l a n g s u n g saya tidak mengirim nomor rekening BRI atas mudah tertipu dengan oknum ini. nama Windi Safira. Menariknya, Saya sengaja mengulur waktu agar nomor rekening 480401023831531 dia mau mengirim nomor rekening yang diberikan, oleh oknum penipu untuk saya selidiki,” jelas tersebut mengaku jika itu adalah Luntungan. rekening istrinya. Baca: Pengusaha ( Halaman 12 ) “Pertama penipu ini menyuruh saya

PEMBERSIHAN ECENG GONDOK

Pemkab anggarkan 3 unit eksavator

ALAT berat saat sedang beroperasi mengangkat eceng gondok di Danau Tondano.(foto: erwin/sk)

Tondano—Bentuk kepedulian Pemkab Minahasa terhadap masyarakat khusus nelayan dan pecinta kepariwisataan di Danau Tondano, makanya di tahun ini dianggarkan pengadaan alat berat ekskavator untuk membersihkan gulma eceng gondok di objek wisata itu. Hal ini dibenarkan Kepala Bagian Humas dan Protokoler Sekdakab Minahasa Drs Moudy L Pangerapan MAP. Dikatakan Pangerapan, dalam

APBD 2017 ini diplot anggaran untuk pengadaan 3 alat berat. Dengan ketambahan alat berat tersebut, maka total sudah ada 6 alat berat yang bekerja mengangkat eceng gondok itu di danau Tondano. “Kemungkinan alat berat tersebut akan ada dalam waktu dekat ini dan gulma eceng gondok yang tersebar luas di Danau yang kita banggakan bakal bersih,” katanya. Dia menegaskan, jika keenam

DUGAAN KORUPSI

3 unit embung tak sesuai spek Tondano—Terkait kasus 3 unit embung di daerah Minahasa yang diduga anggarannya di selewengkan, kini bakal diperiksa kembali. Buktinya, mantan Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Minahasa RM alias

Reflie di panggil untuk pengembangan ke tahap selanjutnya. Hal tersebut dibenarkan Kapolres Minahasa AKBP Syamsubair SIK MH melalui Kasat Reskrim AKP Edy Kusniadi, Rabu (26/4) kemarin.

DAK 2017 PELAYANAN RSUD

Lomban terapkan sistem “Pelayanan Cepat” Bitung—Di bawah pemerintahan Walikota Bitung Maximiliaan J Lomban bersama Wakil Walikota Ir Maurits Mantiri terus melakukan berbagai inovasi dan terobosan. Salah satunya di bidang pelayanan kesehatan RSUD Bitung. Mengusung sistem “Pelayanan Cepat”, RSUD Kota Bitung melakukan beberapa terobosan dalam meningkatkan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat seperti memperluas ruangan loket pendaftaran sehingga masyarakat tidak berdesakan dan pendaftaran dapat dilakukan dengan lebih efektif, menambah loket Pendaftaran dengan tujuan agar 4 loket yang sudah disediakan dapat mempermudah masyarakat saat melakukan pendaftaran serta menghindari antrian panjang. “Saya minta agar pihak RSUD memperbaiki sistem antrian menjadi lebih singkat bagi yang memiliki kartu BPJS yaitu sebelumnya seorang pasien BPJS yang akan melakukan klaim berdasarkan Surat Rujukan dari Puskesmas/Dokter Keluarga harus ikut mengantri di Loket BPJS sebelum ke Poliklinik,” kata Lomban. Dia pun mengatakan jika langkah-langkah percepatan adalah Pasien yang memiliki BPJS langsung dapat melakukan klaim ke Poliklinik tanpa harus ke Loket BPJS, klaim bagi pasien BPJS yang sedang dirawat akan diurus oleh Petugas Rumah Sakit,” katanya. “Sistem pelayanan kesehatan RSUD telah kami evaluasi dan kami terus mencoba mencari solusi terbaik bagi peningkatan layanan kesehatan, kami berharap dengan adanya pembenahan dan perbaikan di RSUD ini dapat secara maksimal dilakukan segenap petugas medis dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat Kota Bitung.” tutup Lomban.(wepe)

alat berat ini telah beroperasi, maka akan mempercepat pembersihan gulma eceng gondok yang sudah menjadi persoalan klasik dari tahun ke tahun. “Ini bukti kepedulian pemerintah terhadap masyarakat pesisir danau, khususnya nelayan air tawar yang menjadikan danau sebagai sumber penghidupan. Selain itu, bagian dari upaya untuk menjaga dan melestarikan ikon Minahasa,” tegas Pangerapan.(erbe)

Mogi: Penyaluran fisik melalui KPPN Tomohon—Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) Kota Tomohon, Drs Gerardus Mogi mengungkapkan, mulai tahun 2017 ini penyaluran Dana Alokasi Khusus (DAK) untuk fisik melalui Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN). “Ya, mulai tahun 2017 penyaluran DAK Fisik sudah tidak seperti tahun-tahun sebelumnya yakni Kementerian Keuangan langsung ke kas daerah, tapi kini sudah melalui KPPN. Tapi untuk DAK lainnya masih seperti biasa,’’ jelas Mogi. Untuk triwulan pertama dengan besaran 30 persen, tambah Mogi, disalurkan Februari hingga April dengan dokumen persyaratan Peraturan Daerah mengenai APBD tahun anggaran berjalan berupa hasil rekapitulasi Penerimaan Perda APBD dan DJPK serta laporan realisasi penyerapan dana dan capaian output kegiatan DAK Fisik tahun anggaran sebelumnya. “Itu paling lambat 31 Maret,” katanya. Lanjutnya, untuk triwulan kedua dengan besaran 25 persen, penyaluran April hingga Juli. “Dokumen persyaratan adalah laporan realisasi penyerapan dana yang menunjukkan paling sedikit 75 persen dari dana yang telah diterima di RKUD dan capaian output kegiatan DAK Fisik triwulan pertama serta laporan daftar ringkasan kontrak.

Paling lambat 30 Juni,” tegasnya. Sedangkan triwulan ketiga lanjutnya, besaran 25 persen, penyaluran Juli-Oktober. Dokumen persyaratan laporan realisasi penyerapan dana yang menunjukkan paling sedikit 75 persen dari dana yang telah diterima di RKUD dan capaian output kegiatan DAK Fisik sampai triwulan kedua yang menunjukkan paling sedikit 30 persen. “Paling lambat 30 september,” katanya. Sedangkan pada triwulan keempat, besaran 20 persen, penyaluran Oktober hingga Desember dengan dokumen persyaratan laporan realisasi penyerapan dana yang menunjukkan paling sedikit 90 persen dari dana yang telah diterima di RKUD dengan output capaian kegiatan DAK Fisik sampai triwulan ketiga yang menunjukkan paling sedikit 65 persen. “Pada nilai rencana penyelesaian kegiatan dalam rangka penyelesaian capaian output telah 100 persen dan paling lambat 15 Desember,” tandasnya.(teem)

Dikatakan Kusniadi, selain RM, juga ada pihak dari Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan Sulawesi Utara. “Tadi (kemarin,red) ada pertemuan dengan BPKP Sulut, RM yang saat ini menjabat Kadis Perikanan dan Kelautan Kabupaten Minahasa juga hadir,” katanya. Dikatakannya, kalau saat ini BPKP sementara melakukan audit investigasi guna mencari keterangan dari pihak-pihak yang berkaitan dengan masalah tersebut. “Kasus ini kan bermula dari keluhan masyarakat yang mengatakan kalau embung yang dibangun oleh pemerintah melalui Dinas Pertanian Kabupaten Minahasa tidak berfungsi sebagaimana mestinya. Berawal dari keluhan tersebut kemudian kami kembangkan hingga sampai pada posisi sekarang ini,” jelasnya. Lanjutnya, ahli teknik bangunan sudah pernah melakukan pemeriksaan terkait spesifikasi embung tersebut. Dan terungkap kalau bangunan tersebut tidak sesuai dengan spesifikasi yang direncanakan. “Kuat dugaan, anggaran yang disediakan, tidak sesuai dengan volume pekerjaan. Jadi, yang kita kejar saat ini adalah selisih volume pekerjaan dengan uang yang dikeluarkan,” tegas Kusniadi. Disinggung total kerugian, Kusniadi belum berani memastikan. “Itu masih sementara diaudit oleh BPKP. Intinya, semua yang berkaitan dengan pembangunan embung tersebut akan kami periksa. Mulai dari instansi tekhnis sampai dengan kontraktor. Kalau RM, selain saat itu menjabat sebagai kepala dinas, dia juga sebagai Pejabat Pembuat Komitmen,” pungkasnya. Diketahui, pada tahun 2015 silam, Dinas Pertanian kabupaten minahasa mendapat kucuran Dana Alokasi Khusus (DAK) dari pusat. Kemudian, dilakukan pembangunan tiga unit embung dengan total Pagu mencapai angka Rp8 miliar.(erbe)


MINAESA minsel Jembatan Ranowangko jadi tambatan perahu PEMBANGUNAN jembatan Ranowangko di Pantai Amurang, Kelurahan Uwuran Satu, Kecamatan Amurang, memberi keuntungan bagi para nelayan di wilayah itu. Betapa tidak dengan adanya jembatan ini, nelayan bisa memanfaatkannya untuk menambatkan perahu mereka dari terjangan gelombang pasang yang sewaktu-waktu dapat terjadi. “Jembatan ini dibangun sebagai penghubung jalan boulevard AmurangTumpaan. Selain itu jembatan ini juga jadi alternatif bagi perahu-perahu nelayan berlabuh,” kata Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga, Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) Ventje Karouwan, kemarin. Dia mengungkapkan pembangunan jembatan ini masih dalam tahap finising dan diperkirakan akan selesai pertengahan tahun ini. Meski belum selesai namun sudah banyak nelayan yang menambatkan perahu mereka. Untuk itu, guna mendukung aktivitas nelayan akan dibangun juga tambatan perahu disisi kiri dan kanan jembatan. “Setelah jembatan ini selesai dibangun, kita akan bikin normalisasi sungai agar tempatnya menjadi lebih luas dan banyak perahu bisa berlabuh disini,” terangnya. Melihat banyaknya nelayan yang membutuhkan tambatan perahu dia mengatakan selain jembatan Ranowangko, jembatan Ranomea di Kelurahan Ranomea, Kecamatan Amurang juga akan dimanfaatkan jadi tempat tambatan perahu. “Diharapkan ketika kedua jembatan ini selesai dibangun, para nelayan yang selama ini kesulitan mencari tambatan perahu menjadi lebih mudah berlabuh. Ini juga sebagai upaya mendukung program pariwisata yang sudah dicanaangkan pemerintah daerah yaitu festival Teluk Amurang,” jelasnya.(try-31)

mitra Grass Track Region V siap digelar di Mitra JELANG pelaksanaan Seri kedua Kejuaraan Nasional Grass Track region V yang akan dilaksanakan di Mitra, segala persiapan terus dimatangkan pihak Panitia pelaksana. Tenni Rogahang, salah satu personel Panitia mengatakan, secara teknis baik sirkuit maupun perangkat lomba, ajang balapan garuk tanah yang akan menghentak Sirkuit Mitra Hebat, Ratahan, 28 hingga 30 April 2017, sudah siap. “Dari pemeriksaan oleh pimpinan lomba, kesiapan sirkuit dan lainnya sudah memenuhi syarat. Dalam artian, secara teknis, kejurnas sudah siap dilaksanakan,” ujar Rogahang usai mendampingi Christian Egam selaku Pimpinan Lomba saat memeriksa Sirkuit belum lama ini. Sementara itu, Ketua Panitia Ir Denij Porajow mengungkapkan, selain teknis, persiapan non teknis dari ajang yang akan memperlombakan 12 kelas ini, juga terus dimatangkan pihaknya. “Sebagai tuan rumah, kita berupaya agar kejurnas ini bukan hanya sukses dari sisi lombanya saja, tetapi diharapkan ada kesan baik yang bisa dibawa pulang oleh peserta khususnya mereka yang dari luar Mitra dan Sulut,” ujar Porajow. Lanjut, Porajow menambahkan, warga yang ingin menonton ajang ini, bisa membeli tiket terusan yang dibanderol dengan harga Rp250.000. “Tiket terusan berlaku untuk tiga hari dan untuk tiga orang. Selain tiket terusan, penonton juga bisa membeli langsung tiket harian di loket yang disiapkan panitia di sekitar sirkuit,” jelas Porajow.(esem)

bitung Sekkot hadiri penutupan konverensi Pemuda Kristen

MINAHASA, TOMOHON, MINUT, MINSEL, MITRA BITUNG

SEKKOT Bitung Drs Audi Pangemananan AP Msi, Rabu (26/4) kemarin, menghadiri Acara Konverensi Pemuda Kristen Dunia oleh Global Christian Youth Conference (GMKI) bertempat di Balai Pertemuan Umum di Kantor Walikota Bitung. Dalam sambutannya, Pangemanan merasa bersyukur dan bangga kota Bitung boleh menjadi tuan rumah dalam penutupan pelaksanaan kegiatan World Student Christian Federal. Pangemanan memberikan apresiasi yang tinggi kepada GMKI sebagai wadah yang mempersatukan potensi anak bangsa khususnya para mahasiswa Kristen Indonesia untuk belajar bersama menjadi duta perdamaian dengan menyampaikan syalom Allah di muka Bumi ini terutama dalam konteks ke-mahasiswaan, ke-Kristenan dan ke-Indonesiaan “Peran GMKI sebagai organisasi kepemudaan yang dibangun oleh warga gereja sekaligus warga negara, sangat dibutuhkan perhatian dan kontribusinya dalam menopang pemerintah untuk menanganinya, yaitu menciptakan dan membangun indonesia yang ditandai solidaritas dan perdamaian, terciptanya penghormatan, dialog, dan persaudaraan,” ujar Pangemanan. Pangemanan berharap kota Bitung dapat memberikan kesan baik bagi segenap peserta selama berada di Kota Bitung terkait dengan pelaksanaan kegiatan ini, serta berpesan agar GMKI dapat memberikan dukungan lewat doa bagi Kota Bitung. Turut hadir Sekretaris Jendral WSCF Mrs. Necta Montes, Sekretaris Umum GMKI Bung Alan Singkali, Ketua Umum PP GMKI Bung Sahat Sinurat bersama jajaran pengurus pusat yang hadir, ketua panitia Glogbal Christian Youth Conference bung jackson kumaat bersama jajaran panitia, peserta global christian youth conference perwakilan negara-negara anggota wscf dan perwakilan organisasi mahasiswa kristen dunia serta peserta nasional.(wepe)

12

Eman hadiri Musrenbangnas Penegasan Presiden Jokowi ingatkan perlunya kecepatan layani investor

KETENAGAKERJAAN

Warga Mitra banyak diminati agen TKI Ratahan—Warga asal Mitra banyak diminati oleh agen tenaga kerja untuk dipercayakan menjadi Tenaga Kerja Indonesia (TKI). Dimana TKI asal Mitra bakal dipeker-jakan di Singapura, Hongkong, Malaysia dan Taiwan. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Mitra, Robby Sumual mengatakan, sampai saat ini belum ada batasan jumlah TKI yang hendak direkrut. “Belum dibatasi. Begitu informasi dari pihak agen,” ujar Sumual belum lama ini. Sumual menjelaskan secara otomatis jumlah tenaga kerja akan terbatasi dengan persyaratan. “Pastinya ada syarat-syarat. Dan pemerintah pun akan melakukan kontrol kepada pihak agen dan masyarakat yang berniat menjadi TKI,” terang Sumual. Sumual menambahkan, ada yang menarik terkait perekrutan TKI tahun ini. “TKI akan diberangkatkan tanpa melalui transit atau diberangkatkan langsung ke negara tujuan dari Manado,” pungkasnya sembari menambahkan masyarakat yang berniat menjadi TKI bisa menghubungi pihak Disnaker untuk dipertemukan dengan agen tenaga kerja.(esem)

WALIKOTA Eman bersama kepala daerah Sulut hadir di musrenbangnas yang dibuka Presiden Jokowi.(foto: ist)

Tomohon—Walikota Tomohon Jimmy Feidie Eman SE Ak mendapat unangan resmi Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) Tahun 2017, di Hotel Bidakara, Jakarta, Rabu (26/4) kemarin Eman didampingi Kepala Bapedda Ervinz Liuw, Kabag Humas Christo Kalumata dan Victor Tompodung. Kepada Swara Kita, Walikota menjelaskan penegasan Presiden Joko Widodo (Jokowi) khusus dalam bidang kecepatan pelayanan terhadap investor. Mengingat kendala utama dalam pelayanan soal kepastian hukum yang berubah-ubah serta pelayanan perizinan yang tidak baik. Eman mengakui, sekarang ini globalisasi dan teknologi begitu berpengaruh besar pada investor sekarang. “Jika karena pelayanan perizinan tidak baik tentunya membuat investor akan lari ke daerah dan negara lain. Hingga menurut Presiden, itu yang harus dirombak total di pusat, di provinsi, di kabupaten, di kota,” terang Walikota mengutip penegasan Jokowi. Lanjut Eman, Presiden Jokowi menegaskan investasi itu sangat dinamis sekarang ini, dan menjadi rebutan semua negara, karena perlambatan ekonomi dunia. Investor pun selalu membandingkan, bisa membandingkan antar Provinsi, antar daerah, mengenai pelayanan dan bisa membandingkan negara dengan negaranegara yang lain. “Untuk itu Presiden Jokowi mengingatkan, kalau tidak jadi invest di Indonesia, bukan berarti investor tidak jadi invest. Bisa jadi dia investasi di tempat yang lain yang lebih memberikan iklim yang kondusif

terhadap investasi. Itulah kecepatan perpindahan uang sekarang, dari suatu negara ke negara yang lain. Dalam hitungan detik sudah berubah, sudah berpindah,” Kata Eman. “Karena itu, kata Presiden Jokowi, kuncinya berarti kita harus cepat menyesuaikan diri dalam segala hal.” Diakui Presiden, lanjut Eman, Indonesia juga negara besar, bangsa besar, dan juga pasar yang besar. Itu memang menjadi sebuah keunggulan. Namun, kita sekarang ini mengalami ancaman yaitu fragmentasi, yaitu menjadi kurang lebih 516 pasar yang kecil-kecil, karena terbagi dalam otonomi kabupaten, kota, dan provinsi. Presiden Jokowi mengingatkan, kita juga harus sadar bahwa kita adalah Negara Kesatuan Republik Indonesia. Oleh sebab itu, jangan kita terpecah- pecah oleh peraturanperaturan yang membuat standar sendiri sendiri. Pembukaan Musrenbangnas 2017 itu juga dihadiri oleh Mendagri Tjahjo Kumolo, Menteri PPN/Bappenas Bambang Brodjonegoro, Menteri ATR/Kepala BPN Sofyan Djalil, Menteri BUMN Rini Soemarno, Mensesneg Pratikno, Menkeu Sri Mulyani Indrawati, serta para Gubernur, Walikota, dan Bupati seluruh Indonesia. Berlanjut Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2018, Kepala Bepadda Tomohon Ervinz Liuw mengatakan, pemerintah menargetkan pertumbuhan ekonomi pada 2018 dapat mencapai 5,4-6,1 persen, atau pada titik 5,6 persen. “Terdapat enam sektor yang memiliki sumbangan terbesar terhadap pertumbuhan, yaitu industri pengolahan terutama nonmigas, pertanian, perdagangan, informasi dan komuni-

Pengusaha ... Dari Halaman 11

ACARA Konverensi Pemuda Kristen Dunia oleh Global Christian Youth Conference (GMKI) yang dihadiri oleh Sekkot Bitung.(foto: ist)

KAMIS 27 APRIL 2017

Kapolres Minut AKBD Eko Irianto saat dikonfirmasi mengatakan jika itu adalah penipuan yang akan segera ditindaklanjuti oleh Polres Minut. “Nomor handphonenya sudah kami catat dan akan diselidiki. Sebab kami memiliki tim cyber untuk melacak nomor itu,” ungkapnya. Ditanya apakah sudah ada laporan kasus penipuan

serupa yang dilaporkan di Polres Minut, Irianto mengaku belum ada. “Laporan yang masuk belum ada, tapi dari laporan secara lisan sudah ada yang kami terima,” jelasnya seraya meminta agar masyarakat jangan langsung percaya terhadap oknum yang mengaku Kapolres untuk meminta sejumlah uang.(gebe)

Pemkot ... Dari Halaman 11 Secara keseluruhan, Kunker di daerah tersebut, membuat Pemkot Tomohon banyak belajar mengenai e-government menuju smart city service dengan mengambil beberapa bahan acuan berupa informasi bahkan soft copy file untuk nantinya diterapkan di Kota Tomohon. Wakil Walikota berharap Kunjungan kerja ini membuat hu-

bungan Pemkot Tomohon Tomohon dan Pemkot Tangerang semakin baik, karena saling belajar dengan mengambil kelebihan masingmasing. Hadir juga mendampingi Wakil Walikota dalam kunjungan kerja tersebut Kabid Anggaran dan Kasubid perubahan pergeseran anggaran serta staf dari sekretariat daerah.(teem)

Ivansa ... Dari Halaman 11 Karenanya, kita harus bersatu mewujudkanya. Calon Kumtua yang menang, jangan jumawa, bagitu pun yang kalah, harus terima dengan hasil yang diperoleh serta harus diyakini, kalau ini semua adalah rencana Tuhan,” jelasnya. Ditambahkan IvanSa, kalau nantinya Kumtua terpilih sudah dilantik, semua stakeholder dalam Desa harus bahumembahu mensukseskan program yang akan dijalankan. Namun, harus tetap kritis

dalam mengkritik apabila ada kebijakan Kumtua atau program yang dipandang tidak pro rakyat.”Yang menentukan desa itu maju, tentu adalah rakyatnya sendiri. Ini berlaku di semua jenjang pemerintahan sampai ke tingkat pusat. Karena itu, hendaklah saling mendukung dalam hal kemajuan. Kalau mengkritik, hendaknya disertai dengan jalan keluarnya. Jangan hanya tahu mengkritik, lantas tidak punya solusi,” tandas IvanSa.(erbe)

kasi, serta jasa keuangan. Namun di tahun 2018, pembangunan difokuskan pada tiga sektor prioritas, yaitu industri pengolahan, pertanian, dan pariwisata. Sementara, konsumsi dari investasi tetap harus menjadi pendorong pertumbuhan,” terang Liuw. Lanjutnya, menurut Menteri PPN/Kepala Bappenas, dalam RKP 2018 telah ditetapkan tema pembangunan, yaitu “Memacu Investasi dan Infrastruktur Untuk Pertumbuhan dan Pemerataan”. “Selain itu, dalam RKP Tahun 2018 telah disepakati 10 Prioritas Nasional, yang meliputi: 1. Pendidikan; 2. Kesehatan; 3. Perumahan dan Permukiman; 4. Pengembangan Dunia Usaha dan Pariwisata; 5. Ketahanan Energi; 6. Ketahanan Pangan; 7. Penanggulangan Kemiskinan; 8. Infrastruktur, Konektivitas, dan Kemaritiman: 9. Pembangunan Wilayah; dan 10. Politik, Hukum, Pertahanan, dan Keamanan,” tandas Liuw.(teem)

HARI OTDA

Mamahit minta ASN tingkatkan pelayanan Ratahan—Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-21 di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) berjalan sukses, Selasa (25/4) lalu. Dalam kesempatan tersebut, Bupati Mitra James Sumendap SH yang diwakili Assisten 1 Drs Gotlieb Mamahit, meminta Aparatur Sipil Negara (ASN) Mitra tingkatkan kinerja dalam melayani masyarakat. Mamahit pada kesempatan tersebut menyampaikan 5 arahan pokok untuk meningkatkan keharmonisan pelayanan kepada masyarakat. Adapun kelima arahan pokok Pemkab Mitra dalam memperingati OTDA ke-21 tahun 2017 yakni pertama guna mengefektifkan penyelenggaraan pemerintahan daerah, harus senantiasa terjaluin hubungan harmonis antara kepala daerah dan DPRD temasuk Forkopimda. Kedua, tingkatkan kualitas tata kelola pemerintahan daerah yang baik dan profil Pemda yang bersih melalui reformasi birokrasi serta peningkatan kapasitas dan integritas penyelenggara pemerintah daerah. Ketiga, prioritaskan program pembangunan daerah untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat. Keempat, tingkatkan daya saing perekonomian daerah ditengah percaturan ekonomi global dan regional dan kelima adalah tingkatkan keterbukaan informasi publik melalui pelayanan informasi dan dokumentasi publik di lingkungan pemda. Mamahit juga meminta agar ASN lebih meningkatkan kinerja dalam pelayanan kepada masyarakat Mitra. “ASN juga dihari Otda ini diminta untuk lebih lagi meningkatkan kinerja terutama dalam pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya.(esem)


TOTABUAN KOTAMOBAGU CANANGKA BBGRM

Pendistribusian Rastra dilepas Walikota KK

BOLMONG, KOTAMOBAGU, BOLMUT BOLTIM, BOLSEL

MASYARAKAT Penerima manfaat Beras Sejahtera (Rastra) patut bersyukur. Pasalnya, Rabu (26/40 kemarin merupakan hari dimana, Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu menyalurkan Beras Sejahtera (Rastra) bagi 5.510 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) pada ahun 2017 ini. itu ditandai dengan Pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) yang dilepas langsung oleh Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara di Lapangan Keluarahan Sinindian Kecamatan Kotamobagu Timur. Baca: Pendistribusian ( Halaman 14 )

bolMUT

Tutuyan—Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Provisi Sulut yang digelar oleh Pemprov Sulut bersama dengan 15 pemerintah kabupaten/kota pada, Selasa (25/4), menimbulkan kekecewan dari sejumlah pemerintah kabupaten/kota di Sulut, termasuk pemerintah Boltim karena pelakasanaan musrenbang dilakukan secara singkat oleh Pemprov Sulut. Kepala Bagian (Kabag) Humas Pemkab Boltim, Slamet Umbola mengatakan dia kaget

Program 2018 terancam tak dapat anggaran APBN

Musrenbang tersebut dilaksanakan secara singkat. Sehingga sejumlah usulan daerah yang sudah masuk dalam perencanaan Musrenbang kabupaten tidak dibahas. “Kami kecewa karena semua usulan masyarakat Boltim pada waktu Musrenbang kabapaten lalu tidak dibahas bersama. Padahal, dokumennya sudah disiapkan, “ kata Umbola, Rabu (26/4) kemarin. Umbala menduga, pelaksanaan Musrenbang provinsi ada upaya untuk menghilangkan

program usulan pemerintah daerah. Pasalnya, dokumen sudah disiapkan namun kenyataannya saat Musrembang berlangsung semua daerah tidak ada ruang untuk memberikan usulan, termasuk Kabupaten Boltim. “Kami meduga ini sudah di setting atau diatur oleh provinsi agar pemerintah daerah tidak bisa mengusulkan programnya. Jika seperti ini, bisa saja program di tahun 2018 Boltim tidak akan mendapatkan anggaran dari APBN provinsi, “ tukasnya.(efel)

SIAGA BENCANA

HKBN akan jadi agenda tahunan

PEMBENAHAN

Bangko minta Pemkab serius tingkatkan SDM DEWAN Kabupaten menilai, Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) masih banyak yang perlu dibenahi, perlu disadari bahwa tantangan dalam pembangunan kedepan semakin kompleks, sehingga tidaklah muda dilalui. Apalagi diperhadapkan oleh isu strategis daerah yang masih perlu mendapatkan perhatian intens. Seperti yang disampaikan oleh Ketua Dekab Bolmut, Karel Bangko SH, dalam setiap pembahasan APBD induk maupun APBD perubahan, pihaknya selalu benar-benar melihat skala prioritas, terutama dua sektor yakni, kesehatan dan pendidikan tanpa mengesampingkan juga sektor-soktor lain. “Tidak bisa dipungkiri masalah sosial ekonomi seperti penanggulangan kemiskinan dan pengangguran tentu harus dibarengi dengan peningkataan akses pendidikan sebagai cermin kwalitas hidup masyarakat, sehingga di kabupaten Bolmut alokasi dana pendidikan, dan kesehatan akan terus di tingkatkan,” ujarnya. Baca: Bangko ( Halaman 14 )

boltim DISTRIBUSI

Dukcapil ketambahan 3 ribu blangko e-KTP MESKI kasus dugaan korupsi elektrik Kartu Tanda Penduduk (e-KTP) yang melibatkan sejumlah oknum pejabat terkait, terus bergulir di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Namun, dugaan kasus tersebut tak mempengaruhi permintaan e-KTP di daerah-daerah. Pasalnya, di Boltim sendiri kini ketambahan 3 ribu blangko e-KTP. Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) pun siap melakukan perekaman kepada warga Boltim yang belum miliki KTP. “Dugaan korupsi tersebut tidak berpengaruh terhadap pendistribusian blangko dari Jakarta ke daerah-daerah. Buktinya, Boltim baru-baru ini ketambahan 3 ribu blangko e-KTP dari pemerintah pusat, “ terang Kepala Dinas Dukcapil Boltim, Rusmin Mokoagow, Rabu (26/ 4) kemarin. Mokoagow mengatakan, bagi warga Boltim yang sudah melakukan perekaman namun belum miliki e-KTP supaya segera mendatangi kantor Dukcapil Boltim, mengecek KTP nya. Baca: Dukcapil ( Halaman 14 )

a

r

n k -

-

12 13

Musrembang Provinsi diduga hanya setingan Sejumlah usulan daerah tak dibahas, termasuk Boltim

WALIKOTA Kotamobagu Tatong Bara saat melepas sejumlah kendaraan trek yang terisi penuh 247 ton Rastra untuk didistribusi, siang kemarin.(foto: ist)

KAMIS 27 APRIL 2017

SOSIALISASI HKBN yang dilakukan di Rahmadia Hall Lolak yang mengangkat permasalahan siaga bencana serta membangun kewaspadaan, kemarin.(foto: ist)

Lolak—Sosialisasi Hari Kesiapsiagaan Bencana Nasional (HKBN) digelar Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bolaang Mongondow (Bolmong) di Ramadhina Convention Hall Lolak, Rabu (26/4) kemarin. Menurut Seketaris kabupaten (Sekab) Bolmong Drs Ashary Sugeha, jika Sosialisasi tersebut sebagai tindaklanjut peringatan HKBN ini dengan tema “Membangun Kesadaran, Kewaspadaan dan Kesiagaan Dalam Menghadapi Bencana,”. Sekaligus lanjutnya selaku narasumber, bahwa peringatan HKBN ini merupakan program pemerintah pusat dalam hal ini BNPB. “Sehingga, gaungnya sampai di seluruh wilayah Indonesia, termasuk di kabupaten Bolmong, sebagai tahap awal baru dilaksanakan di desadesa se-Kecamatan Sangtombolang, mengingat wilayah tersebut pernah dilanda banjir bandang,” katanya. Kegiatan yang dihadiri Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bolmong, Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Bolmong, pejabat Pemkab

Bolmong lainnya dihadiri oleh para peserta dari desadesa se-Kecamatan Lolak. Akan menjadi agenda rutin tahunan. “ke depan pelaksanaan ini akan dilaksanakan diseluruh wilayah Bolmong dipusatkan di Lolak,” ujarnya. Sementara, Kepala BPBD Bolmong, Ir Channy Wayong, menjelaskan tujuan umum dan sasaran dari sosialisasi ini, pertama, memperingati 10 tahun disah-

kannya Undang-Undang Nomor:24 Tahun 2007 (UU No:24/2007) Tentang Penanggulangan Bencana. Kedua, promosi kegiatan simulasi nasional kesiap-siagaan bencana pada 26 April untuk dijadikan simulasi nasional kesiapsiagaan bencana yang dilaksanakan serentak. Ketiga, meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan nasional dalam menghadapi ancaman bencana. Baca: HKBN ( Halaman 14 )

FESTIVAL BATU PINAGUT

Dekab Bolmut ajak masyarakat sukseskan

O2SN & FL2SN

600 siswa diharap harumkan daerah Lolak—Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) berharap Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) dan Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat SMA dan SMK yang digelar oleh cabang Dinas Pendidikan Daerah (Dikda) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Kabupaten Bolmong dan Bolmut bisa melahirkan atlet dan seniman yang bisa membawa nama baik daerah. “Tak hanya di Kanca Regional dan nasional, tapi sampai ke kanca internasional,” harap Sekretaris kabupaten (Sekkab) Bolmong, Drs Ashary Sugeha, kemarin. Kepala Cabang Dikda Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Kabupaten Bolmong dan Bolmut Lucky Tompudung, menjelaskan kegiatan ini dipusatkan di Markas Batalyon Artileri Medan (Armed) 19 Bogani, pada 24 sampai 26 April. “Kegiatan ini sebagai rutinitas tahunan karena ini merupakan program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nasional setiap tahun melaksanakan O2SN dan FLS2N,” katanya, kemarin. Menurutnya, kegiatan ini juga merupakan ajang seleksi

bagi siswa-siswi yang berada di dua kabupaten ini. “Harapan saya agar bisa bertanding dan kompetisi degan baik, junjunglah tinggi sportivitas kalian, karena kalianlah generasi harapan bangsa dan kebanggaan dari setiap masing-masing keluarga adik-adik siswa dan siswi,” ujarnya. Kepala Seksi (Kasi) SMA dan SMK Cabang Dikda Provinsi Sulut, Kabupaten Bolmong dan Bolmut, Mohamad Dilapanga,menjelaskan kegiatan ini diikuti oleh seluruh SMA dan SMK yang ada di Bolmong dan Bolmut dengan jumlah peserta 600 siswa-siswi dari 20 SMA negeri dan swasta dan 22 SMK negeri dan swasta. Pada O2SN ada lima jenis cabang olahraga yang akan dilombakan yaitu, atletik, renang, badminton, karate, dan silat. Sementara, FLS2N yang akan dilombakan yaitu, baca puisi, tari kreasi berpasangan, vocal solo, gitar solo, teater monolog, desain poster, kria, tari tradisional, piano klasik, film pendek. “Saya juga mengimbau agar kiranyasiswa dan siswi agar dapat menjaga kesehatan dan kebugaran selama kegiatan berlangsung,” katanya.(yede)

ADD/DD 2017

Pencairan tunggu tahapan evaluasi Molibagu—Meskipun Dana Desa (DD) sudah masuk Rekening Umum Kas Daerah (RKUD), namun proses pencairannya secara langsung ke desa-desa, mesih melalui mekanisme aturan yang ditetapkan. Dalam waktu dekat ini, Tim Anggaran Pemerintah Desa (TAPDes), akan melakukan evaluasi RAPBDes. Kepala badan Keuangan Daerah (BKD) Arvan Ohy SSTp mengatakan proses pencairannya masih belum bisa dilakukan secara langsung. “Tahapannya masih melakukan evaluasi dulu kemudian proses pencairan dilakukan,” kata Arvan. Tak hanya itu saja, persyaratan lainnya dalam ketentuan pencairan ADD/DD 2017 juga harus dipenuhi oleh masing-masing desa. “Bukan hanya itu saja, kan ada juga ketentuan lainnya seperti laporan hasil kegiatan tahun

sebelumnya, harus tuntas dan dimasukan ke Badan Keuangan,” terang Arvan. Menurut Arvan, pihaknya akan berupaya mempercepat segala proses pencairan, manakala persyaratan pencairannya sudah lengkap dari masing-masing desa. “Tentunya kalau sudah lengkap dari desa, pencairannya langsung akan ditransfer ke rekening desa,” tuturnya. Dia juga menghimbau kepada seluruh Sangadi (Kepala desa,red) usai pelaksanaan Bimbingan Teknis yang sementara dilakukan di Hotel Sutan Raja-Kotamobagu, agar bisa mempercepat memenuhi persyaratan pencairan tersebut. “Kalau tahap I ini cepat terserap anggarannya, tentuunya untuk tahap II juga dipastikan akan cepat diterima oleh daerah. Makanya tergantung dari masing-masing desa saja,” imbuhnya.(cepe)

LKPJ 2016

Pansus Dekab duduk bersama mitra kerja MEMASUKI pelaksanaan Festival Batu Pinagut, Dekab Bolmut berharap masyarakat juga ikut aktif untuk menyukseskan kegiatan.(foto: ist)

Boroko—Dewan Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), meminta masyarakat untuk dapat berperan aktif dalam mensukseskan Festival Batu Pinagut yang akan dilaksanakan pada bulan Mei mendatang di Kecamatan Kaidipang. Hal ini disampaikan oleh anggota Komisi III Dekab Bolmut Ramses Sondakh saat bertemu dengan sejumlah wartawan, Rabu (26/4) kemarin. “Festival Batu Pinagut ini merupakan merupakan iven nasional, dan perlu didukung bukan hanya Pemerintah semata namun juga harus didukung juga oleh masyarakat khususnya masyarakat Kecamatan Kaidipang,” ujarnya. Dia juga menjelaskan, bahwa dengan adanya kegiatan Festival Batu Pinagut ini, maka

potensi wisata yang ada di Kabupaten Bolmut ini berpeluang mendatangkan para wisatawan di kabupaten Bolmut, sehingga masyarakat perlu juga berpartisipasi. “Masyarakat perlu berpartisipasi untuk mensukseskan iven Pariwisata tingkat nasional ini, karena iven nasional batu pinagut ini apabila sukses, karena kesuksesan iven nasional ini juga tergantung dari masyarakat kabupaten Bolmut nantinya,” ungkapnya. Ramses berharap, diselenggarakan iven nasional di kabupaten Bolmut ditahun 2017 ini akan membuka peluang para pedagang kaki lima seperti pedagang tradisional di Kabupaten Bolmut. Baca: Dekab ( Halaman 14 )

Lolak—Guna membahas Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) tahun 2016. Dewan Kabupaten (Dekab) Bolaang Mongondow (Bolmong) melalui Panitia khusus (Pansus), duduk bersama Pemerintah kabupaten (Pemkab) Bolmong, selaku mitra kerja yakni sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Bolmong, Rabu (26/4) kemarin di gedung rapat Dekab Bolmong. Anggota Komisi III Dekab Bolmong Tonny Tumbelaka mengatakan, pelaksanaan pansus ini dilaksanakan selama 24 jam. “Selama dua hari kami akan melaksanakan evaluasi di setiap instansi OPD Pemkab Bolmong,” ungkapnya. Pembahasan LKPJ bersama Pemkab Bolmong, tambah Tonny, akan dilanjutkan setelah proses evaluasi dimasing-masing instansi. “OPD yang sudah selesai dilakukan evaluasi pembahasan hari ini, baru BKD,

RSUD Datoe Binangkang, dan Dinas Pertanian. Yang lainnya masih dalam proses evaluasi,” tambahnya. Dijelaskan, saat ini pihaknya fokus pada data-data kinerja OPD. “Sementara ini kami baru mengumpulkan datadata terkait kinerja OPD. Kemudian kita akan mengecek seluruh data yang telah dijadikan sampel evaluasi selama dua hari,” jelasnya. Sementara itu, Swempri Rugian Anggtota Komisi III Dekab Bolmong, menjelaskan bahwa agenda paripurna LKPJ 2016 akan dilakukan usai pembahasan evaluasi. “Setelah turun lapangan kita tinggal mengagendakan Paripurna,” tuturnya. Terpisah, Kepala Dinas Pertanian Taufik Mokoginta mengatakan, pembahasan hari ini berjalan lancar dan aman. “tahap lanjutan semua tinggal menunggu kapan Dewan Bolmong akan turun untuk pengumpulan data dan pelaksanaan paripurna,” ujarnya.(yede)


TOTABUAN Pendistribusian ... Dari Hal. 13 Menurut Kabag Ekonomi Pembangunan Alfian Hasan, pendistribusian rastra 2017 sebanyak 247 ton yang akan dibagikan ke 5.510 kepala keluarga penerima. “Ini akan disalurkan ke warga penerima yang ada di 33 desa dan kelurahan di Kotamobagu,” katanya. Menurut Alfian kuota penerima Rasta di Kotamobagu mengalami penurutnan dari 2016 sebelumnya yakni 6.122. Berkurangnya kuota penyaluran Rastra tersebut, menunjukkan angka kemiskinan di Kota Kotamobagu mengalami penurunan. “Terdapat pengurangan jatah 612 Kepala Keluarga (KK) penerima rastra, ini membuktikan angka kemiskinan dapat ditekan secara bertahap,” ujarnya. Usai melepas pendistribusian dengan pengangkatan bendera Siang kemarin, Walikota berharap agar penyaluran rastra 2017 bagi KPM akan dibagi secara tepat dan cepat di empat kecamatan yang ada. “Pemkot upayakan dapat terus menekan angka kemiskinan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat,” harap Walikota lanjut mengingatkan kepada seluruh perangkat mulai dari tingkat kecamatan, Desa, dan kelurahan di Kotamobagu dapat menjalankan administrasi penyaluran Rastra bantuan sesuai dengan aturan yang berlaku. “Pembagian rastra bantuan ini harus tepat sasaran, sehingga diharapkan tidak ada kesalahan pendistribusian yang dapat menimbulkan masalah di kemudian hari,” ujar Perempuan nomor satu di Kotamobagu ini kemarin.(yede)

BOLMONG, KOTAMOBAGU, BOLMUT BOLTIM, BOLSEL

Tiap tahun pindah tempat, rumah warga kerap dipinjam Molibagu—Pada pelaksanaan Rapat Pembahasan Khusus (Rapsus) di Kantor Dekab Bolsel, Rabu (26/4) kemarin, Kepala Dinas pariwisata Resly Paputungan mengeluhkan keberadaan kantor Pariwisata yang selalu berpindah kontrakan rumah warga. Belum ada kantor tetap yang digunakan sebagai fasilitas yang menjadi milik daerah, ini sangat “tidak jelas”. “Kantor Kami beberapa tahun ini,

tidak pernah tetap. Selalu pindahpindah, pinjam rumah milik warga,” keluh Kadis Pariwisata Bolsel Resly Paputungan. Menurut Resly, berbagai iven-iven telah dilaksanakan oleh Dinas Pariwisata, hanya saja kendala yang terjadi, fasilitas dan ketersediaan kantor setiap tahunnya selalu berpindah. “Itu kendala kita selama ini dalam setiap tahunnya, karena kita tak punya fasilitas kantor yang tetap, sehingga

harus berpindah-pindah tempat,” terang dia. Disamping itu juga, terkait dengan promosi wisata daerah, berbagai program pengembangan tempat-tempat wisata harus juga dioptimalkan oleh daerah. Mengingat setiap tahunnya promosi wisata selalu dilakukan. “Kita juga perlu penataan tempat-tempat wisata yang memiliki potensi untuk dikembangkan oleh daerah. Tiap tahunnya kita selalu mengeluarkan anggaran

TAHUN INVESTASI 2017

Walikota beber dana pembangunan

Dukcapil ... Dari Halaman 13

Keempat, meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan masyarakat serta pemangku kepentingan dalam menghadapi risiko bencana berdasarkan potensi bencana setmpat. Kelima, meningkatkan partisipasi, dan membangun budaya gotong royong, kerelawanan serta kedermawanan para pemangku kepentingan baik di tingkat pusat maupun daerah. “Dan, mengukur tingkat kewaspadaan dan kesiapsiagaan masyarakat baik di tingkat pusat maupun daerah dalam menghadapi ancaman bencana,” ujarnya. HKBN 2017 ini katanya mengusung tema, “Membangun Kesadaran, Kewaspadaan, dan Kesiapsiagaan Dalam Menghadapi Bencana “ dengan Tagline “Siap, untuk selamat.” Katanya, peringatan HKBN ini baru pertama kali dilaksanakan di Bolmong. “Sehingga, diimbau kepada masyarakat untuk tidak panik bila mendengar suara sirene bencana karena ini hanya merupakan peringatan bencana,” katanya.(yede)

Dekab ... Dari Halaman 13 Sebelumnya, Bupati Bolmut Drs Depri Pontoh, telah mengajak masyarakat agar bisa berperan aktif dalam mensukseskan iven nasional yakni Festival Batu Pinagut ini, yang direncanakan akan menjadi agenda setiap tahun nantinya. “Masyarakat disekitar kawasan wisata Batu Pinagut juga perlu membantu Pemerintah untuk mensukseskan acara tersebut, karena tanpa adanya campur tangan masyarakat kegiatan ini tidak bisa berjalan sesuai dengan harapan Pemerintah,” harap Bupati.(ater)

TAMPAK Walikota Kotamobagu Kotamobagu saat memberikan sambutan pada kegiatan pencanangan BBRGM 2017 kemarin.(foto: ist)

Kotamobagu—Menyempurnakan tema tahun 2017 yakni ‘Tahun Investasi’. Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu telah menyiapkan dana sebesar Rp106.788.328.000 untuk pembangunan fisik maupun non fisik. Hal tersebut terungkap pada pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM), Rabu (26/4) kemarin yang dilaksanakan di Lapangan Kelurahan Sinindian Kecamatan Kotamobagu Timur. Menurut Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara, nominal anggaran pembangunan tersebut dianggarkan melalui anggaran pendapatan belanja daerah (APBD) maupun anggaran pendapatan belanja Negara (APBN) tahun anggaran 2017, pemerintah daerah akan melaksanakan sejumlah kegiatan pembangunan infrastruktur maupun non fisik. “Ada sekitar Rp 106.7 Miliar lebih sudah diplot untuk kegiatan infrastruktur serta kegiatan berbentuk bantuan kepada masyarakat,” kata Walikota saat memberikan sambutan kemarin. Prioritas pembangunan Kota Kotamobagu Tahun

2017 ini, lanjut Walikota menjelaskan, bahwa meliputi lanjutan pembangunan Masjid Raya Baitul Makmur (MRBM) dengan anggaran yang disiapkan Rp16 miliar, selain itu lanjutan pembangunan tower rumah sakit umum daerah sebesar Rp23,2 miliar, untuk pengadaan alat kesehatan medis, pemerintah daerah telah mengalokasikan dana Rp2,4 miliar. Pembangunan dan pemeliharaan jalan, termasuk pembangunan median jalan di Kota Kotamobagu mencapai Rp48,9 Miliar. “Ada juga pembangunan rumah produksi gula semut Rp2,3 Miliar pembangunan penyediaan air minum di dua kecamatan yakni Kotamobagu Utara dan Selatan yakni Rp2,9 miliar,” katanya. Walikota menambahkan, untuk mengatasi luapan air pada saat musim hujan, pemerintah daerah akan melaksanakan pembangunan drainase dan gorong-gorong disejumlah titik dengan total dana yang disiapkan Rp900 juta. Selain pembangunan infrastruktur lanjut Walikota, pada tahun anggaran 2017 ini, pemerintah juga melalui dana APBD dan APBN akan

untuk promosi wisata melalui berbagai iven daerah. Sementara pengembangannya masih belum optimal. Kita memerlukan hal tersebut untuk kita lebih mengembangkannya menjadi lebih baik lagi,” ucap Resly. Untuk itu, dia berharap, 2018 mendatang menjadi prioritas untuk pembangunan Kantor Dinas Pariwisata dan juga pengembangan tempat-tempat wisata. “Supaya kita juga bisa nyaman dalam melakukan promosi wisata daerah,” ujarnya.(cepe)

PASCAPILSANG

Dia juga menjelaskan, misalnya dibidang pendidikan, yang sangat menonjol saat ini adalah masih minimnya kemapuan kita menghasilkan peserta didik yang mampu bersaing ditingkat Nasional, maupun diajang global meskipun perkembanganya semakin terlihat. “SDM kita di Kabupaten Bolmut, masih minim sehingga jangan heran untuk Bidang pendidikan kita masih kalah bersaing dengan kabupaten-kabupaten lain, dan untuk meningkatkan SDM yang sesuai dengan harapan itu kami selaku perpanjangan tangan masyarakat terus mendorong Pemkab Bolmut untuk mensejajarkan SDM yang bermutu dalam meningkatkan SDM yang berkualitas di kabupaten Bolmut ini,” jelasnya. Dia juga berharap, Pemerintah juga dalam meningkatkan bidang ekonomi harus mampu menciptakan keseimbangan pertumbuhan ekonomi melalui upaya pengembangan komoditi unggulan berbasis sumber daya lokal dan memperdayakan masyarakat melelui usaha-usaha mikro serta pengembangan sector strategis lainya.(ater)

HKBN ... Dari Halaman 13

13 14

Kantor Pariwisata Bolsel ”tak jelas”

Bangko ... Dari Halaman 13

Begitu juga warga yang belum melakukan perekaman sama sekali agar segera melakukan perekaman, mengingat blangko yang jumlahnya 3 ribu ini dianggap tidak cukup. Selain diperuntukan bagi yang belum kantongi KTP, blangko tersebut juga diperuntukan yang sudah miliki KTP tetapi masih menggunakan alamat desa dan kecamatan yang lamat. Seperti kata Mokoagow warga yang berdomisi di desa yang ada di Kecamatan Motongkad. Yang sebelumnya Motongkad masih Kecamatan Nuangan, kini sudah kecamatan sendiri. “Jadi bagi warga yang tinggalnya di kecamatan tersebut, boleh merubah alamat KTP nya. Caranya merubah blangko e-KTP tersebut,” kata Mokoagow.(efel)

KAMIS 27 APRIL 2017

menyalurkan bantuan kepada masyarakat. Berupa bantuan pendidikan melalui program anak asuh bagi siswa dan mahasiswa yang kurang mampu dengan anggaran Rp7,9 miliar. “Ada juga Bantuan rehabilitasi sosial rumah tidak layak huni Rp1,2 miliar, dan bantuan berbagai jenis bibit tanaman Holtikultura kepada petani yakni Rp816 juta,” katanya. Tidak ketinggalan juga kata Walikota, pemerintah akan memberikan bantuan kepada para pelaku industri kecil baik dalam bentuk bantuan alat industri dan berbagai pelatihan termasuk pelatihan bagi para penjahit, kesenian, operator komputer, otomotif serta bantuk pelatihan lainnya. “Selain terus melaksanakan pelayanan kepada masyarakat, pemerintah daerah juga terus melaksanakan berbagai program dan kegiatan dalam rangka untuk pemenuhan hak anak termasuk memfasilitasi berbagai kegiatan pengembangan partisipasi anak sebagai salah satu indikator penting untuk dapa menjadikan Kota Kotamobagu sebagai Kota Layak Anak,” ujarnya.(yede)

Diduga sangadi ganti perangkat desa yang tidak mendukung Tutuyan—Polemik pasca Pemilihan Sangadi (Pilsang) disejumlah desa di Boltim sampai saat ini masih saja berlanjut. Data yang didapat media ini, dimana pokok permasalahan yang kerap terjadi di desa tersebut, yakni persoalan perangkat desa. Ada Sangadi yang diduga sengaja mengganti perangkat desa karena tak mendukungnya di Pilsang. Ada juga karena perangkat desa tersebut, sudah tidak pernah masuk kantor atau bekerja seperti biasa dikarenakan beda pilihan karena Pilsang. Maka dengan alasan tersebut lah sehingga Sangadi memberhentikan perangkat desa dan mengganti dengan perangkat lain yang pada pilsang lalu sebagai pendukungnya. Seperti yang terjadi di Desa Sumber Redjo, Kecamatan Modayag. Akibat persoalan perangkat desa tak bisa diselesaikan oleh Sangadi dan pemerintah kecamatan setempat. Maka persoalan ini langsung diambil alih oleh pemerintah daerah. “Saya tegaskan bahwa menyangkut perangkat atau aparat desa, harus melalui mekanisme yakni proses seleksi. Tidak ada yang namanya pengangkatan aparat secara sepihak berdasarkan keinginan Sangadi, “ tegas Sekkab Boltim Muhammad Assagaf, dihadapan Sangadi dan masyarakat Desa Sumber Redjo, ruangan Asisten I, Rabu (26/4) kemarin. Begitu juga dengan polemik yang terjadi di internal Badan Permusyawaratan Desa (BPD). Jika ada perbedaan antara sesama anggota BPD waktu pilsang lalu, segera diselesaikan. “Dana Desa (DD) tahap pertama sudah masuk kas daerah. Jadi kalau ingin cepat terima gaji segera selesaikan polemik terjadi di desa,” tandas Assagaf. Terkait hal ini, Sangad Desa Sumber Redjo Merchi Rotinsulu ketika dikonfirmasi mengatakan pihaknya segera melaksanakan intruksi pemerintah daerah untuk melaksanakan penjaringan aparat. “Memang saat ini sudah ada yang mendaftar sebagai aparat desa. Akan tetapi, karena baru delapan orang yang mendaftar sehingga pendaftaran perangkat akan diperpanjang lagi. Dan saya berharap, dengan adanya persoalan ini warga Sumber Redjo diminta saling menjaga keamanan bersama,” imbuhnya.(efel)

PROMOSI FTT

Harson sentil soal peran sangadi yang masih minim

DEKAB Bolsel geram dengan minimnya antusias keikutsertaan para sangadi melakukan promosi FTT 2017.(foto: ist)

Molibagu—Anggota Dekab Bolsel Komisi II Harson Mooduto menyentil keterlibatan para Sangadi (Kepala desa,red) dalam kegiatan promosi wisata Festival Teluk Tomini (FTT) masih sangat minim. Keikut sertaan dalam turut mensukseskan iven daerah ini, terkesan hanya sebatas Dinas Pariwisata dan jajaran Pemerintah Kabupaten lainnya. “Antusias para Sangadi dalam acara FTT sangat kecil,” kata Harson. Menurutnya iven daerah harus menjadi kerja sama dari semua pihak untuk memeriahkannya. “Kalau Pemerintah Desa juga ikut bergerak mensukseskan pelaksanaan iven daerah ini, tentunya akan lebih meriah lagi karena gaungnya langsung dari desa,” cetus Harson. Hal lainnya yang harus menjadi perhatian kembali dari para Sangadi keta Harson lagi, memperhatikan potensi wisata yang ada di desa. “Pemerintah harus bisa menciptakan mana potensi wisata yang menjadi hak daerah dan mana juga yang menjadi hak dari desa. Supaya bisa ketahuan PAD yang dihasilkan melalui pendapatan wisata yang ada tersebut. Semua ada kaitannya dan berhubungan langsung dengan Sangadi setempat untuk memastikan dan mempromosikannya,” ucapnya.(cepe)


LifeStyle

15 KAMIS 27 APRIL 2017 NOMOR 3211 TAHUN XI

Sepeda adalah kehidupan Nugie JIKA berbicara mengenai sepeda, apa hal yang seketika terlintas di benak? Sebuah sarana untuk berolahraga dan transportasi? Bagi musisi tanah air, Nugie, sepeda memiliki makna lebih dari itu. Bagaimana sepeda sanggup memberikan warna dan perubahan, tidak hanya untuk dirinya pribadi tetapi juga kehidupannya. Ketertarikan pada sepeda sendiri ditunjukkan pelantun Burung Gereja ini sejak duduk di bangku sekolah dasar. Kala itu, rasa cinta untuk terus mengayuh sepeda membawa Nugie kepada perjalanan unik dan menarik yakni dengan turut bergabung dalam berbagai komunitas. Siapa yang menyangka, kecintaan Nugie pada sepeda terus berkembang hingga dewasa. Meski sempat diselingi oleh beberapa olahraga, namun akhirnya ia meyakini bahwa sepeda adalah jawaban dari semua pencarian selama ini. Bahkan, Nugie dengan lantang memutuskan untuk menjadikan sepeda sebagai transportasi utama untuk menemaninya berkegiatan. Bukan keputusan yang mudah memang. Nugie pun sempat bergulat dengan realita yang mengharuskan dirinya ‘mengalah’. Sampai suatu ketika, ia dihadapkan dengan sebuah peristiwa yang membuat sepeda memiliki makna mendalam. Kehidupan. Ya, itulah arti sepeda bagi seorang Nugie. “Arti sepeda adalah kehidupan saya sendiri, jadi kalau saya nggak bersepeda berarti saya sudah nggak hidup, amit-amit ya. Buat saya, dengan adanya sebuah kegiatan yang jadi passion saya, jadi lentera jiwa saya, saya nggak pernah mikir mempunyai misi atau segala macam yang saya terlalu beban, akhirnya menjadi sebuah panggilan,” ungkap Nugie dalam wawancara eksklusif bersama Bintang.com. Sepeda memberikan goresan warnawarni dalam kehidupan Nugie. Cerita demi cerita pun terukir manis. Sebut saja ketika ia mendapat banyak pengalaman menarik, bertemu berbagai orang dengan kisah unik, sampai menjelajahi tempat-tempat yang menjadi favorit. Nugie juga akan berbagi kisah bagaimana sepeda mendukung kariernya di dunia musik, kegiatannya sebagai aktivis lingkungan dan anak-anak serta petualangan lainnya bersama sepeda. Simak rangkuman wawancara eksklusif bersama Nugie dalam rangka menyambut ulang tahun Bintang.com yang kedua seperti berikut ini. Rasa cinta Nugie kepada bersepeda nyatanya tumbuh sejak ia masih duduk di bangku sekolah. Setelah dewasa, Nugie pun mendapatkan banyak kejutan-kejutan yang mengubah hidupnya. Sejak kapan tekun bersepeda? Sepeda menjadi kenangan dan juga jadi solusi buat kehidupan saya sekarang. Karena dari dulu kendaraan yang paling saya bisa, saya punya dan saya pakai untuk semua kegiatan itu sepeda dari kecil, dari SD kelas 5 saya udah naik sepeda bahkan tergabung dengan geng sepeda BMX, kalau zaman waktu kecil geng sepeda BMX, geng sepeda breakdance sama geng sepeda aneh-aneh, sepeda tinggi, sepeda panjang itu jadi kehidupan saya dari kecil tahun 80-an itu, sebuah kehidupan remeja yang sangat menyenangkan. Apa dampak yang dirasakan setelah bersepeda? Sampai hari ini sepeda ternyata masih sebuah hal yang buat saya relax dan rasa lebih punya banyak kegiatan

adventure. Kalau sudah berkeluarga gini kan sudah susah nyari kegiatankegiatan adventure dan sepeda salah satu solusi buat saya dan kalau menurut saya dari 80 sampai sekarang saya merasa kayak ada semacam suara spiritual di atas sepeda. Mungkin kalau saya nggak naik sepeda, saya nggak bisa bikin lagu. Berarti, sepeda memiliki dampak besar buat kehidupan dan karier? Mungkin bisa disimpulkan seperti itu. Karena dengan bersepeda, saya punya banyak cerita, saya punya banyak inspirasi yang dapat dari perjalananperjalanan dan dengan sepeda saya punya kekuatan lebih secara fisik. Hasilnya mungkin sampai umur 46 tahun ini masih bisa menyanyi dan main drum selama 2 jam. Buat saya itu benefit yang dirasakan karena bersepeda ini. Saya juga nggak pernah maksain buat main sepeda karena saya nggak butuh waktu khusus, nggak butuh tempat khusus, yang pasti sepeda sekarang menjadi sebuah transportasi yang nyata-nyata bikin saya lebih sehat, saya lebih hemat, saya lebih cepat dan satu lagi kata istri saya, saya lebih hebat, kan seru. Apa arti sepeda bagi Nugie? Arti sepeda adalah kehidupan saya sendiri, jadi kalau saya nggak bersepeda berarti saya sudah nggak hidup, amit-amit ya. Buat saya, dengan adanya sebuah kegiatan yang jadi passion saya, jadi lentera jiwa saya, saya nggak pernah mikir mempunyai misi atau segala macam yang saya terlalu beban. Akhirnya menjadi sebuah panggilan sekaligus menjadi sebuah campaign untuk ngajak orang naik sepeda supaya transportasi dan keadaan jalan kita makin baik karena dengan sepeda kita mempunyai solusisolusi terhadap masalah-masalah kemacetan, ekologi dan menurut saya itu penting. Dan itu nggak pernah direkayasa karena memang saya ngelakuin sendiri dulu bertahun-tahun dan makin hari makin saya yakin, ada filosofi yang bilang hidup itu adalah sepeda, kita harus menjaga keseimbangan. Selain sepeda, apa ada olahraga lain yang dilakukan? Saya sempet jadi pebasket, tim basket di sekolah SMP tapi selalu ditaruh dicadangan. Tim voli di SMA di taruh dicadangan. Jadi saya giat, giat berolahraga terus pas sudah mulai jadi anak band saya balik lagi ke basket sama balik lagi ke lari yang alhasil ternyata tidak begitu awet ketimbang saya bersepeda. Jadi, akhirnya saya memilih kegiatan olahraga lain sekedar saya main tapi bukan untuk menjadi sebuah kegiatan yang habit, habit saya cuma ada di sepeda. Mengapa merasa ‘klik’ bersepeda? Karena saya orangnya agak males sebenernya mengambil waktu khusus untuk pergi ke suatu tempat untuk berolahraga itu males. Pengennya di mana aja saya mau, saya bisa berolahraga dan ternyata jawaban yang paling cepet bisa saya ambil ya, sepeda. Mau kemana aja, sepeda. Besok ada ngamen, sepedaan lagi. Jadi, ada olahraga plus ada kerjaan. Bagaimana tanggapan keluarga dengan hobi sepeda? Sebenernya saya dulu sempet nggak naik sepeda semenjak saya menikah

tahun 2005. Kemana-mana saya selalu naik kendaraan bermotor, saya punya mobil di rumah untuk ngangkut keluarga di rumah, kita punya anak makin sering saya naik mobil, walaupun untuk jarak-jarak dekat sekitar daerah rumah saya di daerah Bintaro, BSD mainnya sekitar situ. Tahun 2009 kemudian terjadilah satu hal yang membuat saya merasa saya nggak cocok naik mobil. Nggak cocok dalam arti secara mental, mungkin secara fisik sudah tidak kuat menahan stres di jalanan sehingga akhirnya saya jatuh sakit dan tiga hari itu kayak lemah sekali. Bangun tidur nggak kuat pengennya cuma tiduran nggak sampai di opname, cuma buat saya itu jadi pertanda kayaknya kegiatan saya yang bersepeda kemarin-kemarin sebelum saya menikah ini harus dibangkitkan lagi. Akhirnya mobil yang biasa saya pakai untuk kegiatan band, karier musik, saya jual dan murni beralih ke sepeda. Jadi walaupun istri sempat nanyain, nggak apa-apa saya dulu juga sering sepeda malam pergi keluar kota dengan temanteman waktu SD, SMP, SMA. Akhirnya saya ngerasa ini jadi satu jawaban bahwa istri saya support asal saya tahu batasanya. Karena beberapa kali memang sempat ada kecelakaan kecil di jalan, ada lubang, kecelakaan emosional berantem sama pengendarapengendara yang lain itu mungkin istri yang paling tahu keadaan saya sekarang jadi worry, tapi akhirnya saya bisa membuktikan. Tahun 2009 Puji Tuhan sampai 2017 ini, masih terus bersepeda. Makna mendalam yang dirasakan Nugie terhadap bersepeda juga berdampak langsung kepada kariernya. Ia berbagi kisah bagaimana sepeda juga mendukung kegiatan yang ia lakukan sebagai musisi, aktivis lingkungan dan anak-anak. Apakah bersepeda mendukung karier? Ya, ternyata menjadi salah satu bentukan tambahan yang nempel ke dalam diri saya, orang mulai mempunyai satu gambaran, Nugie sepedaan, karena ada statement-statement yang saya dapetin dari semua kegiatan yang sifatnya sama dengan perjuangan saya di lingkunan hidup, kebudayaan, di anak-anak, ternyata masuk semuanya di gaya saya bersepeda dan yang saya lakukan ini sebagai transportasi. Jadi, kalau ngomongin sepeda pasti ada nama saya beberapa kali kesempatan saya juga bikin tayangan-tayangan TV, documentary, tayangan narsis saya di YouTube akhirnya mengajak orang punya hubungan yang dengan nama saya Nugie dengan sepeda itu sendiri. Jadi sangat mendukung, menambah item tentang seorang Nugie yang musisi yang mungkin juga aktivis lingkungan hidup dan kebudayaan, anakanak plus bersepeda yang menurut saya yang nggak pernah saya rekayasa dan murni karena saya suka. Apa rencana karier jangka pendek dan panjang? Rencana jangka panjang pengen terus main musik apapun itu bentuknya entah saya sebagai penampil, jadi produser atau

sebagai talent scouting buat saya itu menjadi satu kegiatan yang akan saya terusin di musik karena sudah panggilan jiwa saya. Karier berikutnya saya mungkin akan merambah dunia film karena memang kegiatan yang pengen saya lakuin adalah punya film-film yang punya tema sesuai dengan apa yang saya mau tentang Indonesia yang luar biasa, tentang hal-hal yang sifatnya membangkitkan sebuah visi yang baik tentang Indonesia terus tentang lingkungan hidup itu masih terus. Yang ketiga mungkin ada sedikit bisnis di bidang kuliner yang sangat saya suka tentang makanan Indonesia yang pengen saya buka ke publik nantinya dengan satu tempat yang saya punya secara ideal ada di dalam hidup saya.

gang-gang yang asri, terus juga kejadian-kejadian yang tiba-tiba saya bisa naik perahu karet di saat banjir Jakarta padahal saya naik sepeda. Satu pengalaman unik? Adalah saya posting tentang kegiatan saya bersepeda di YouTube dan kemudian di komentari oleh seorang yang nonton video saya dari luar negeri, dia nanyain kamu masih hidup karena dia kaget melihat lalu lintas yang mengerikan di Jakarta dan dia nanya saya pengen coba dong bersepeda di Jakarta. Cukup unik karena ada respon dari luar negeri untuk ngerasa ini sangat challenge bersepeda di Jakarta padahal buat saya sih biasa aja tapi buat dia ada satu image yang seru.

Bagaimana rencana di musik? Rencana untuk musik sendiri saya sedang garap satu kerja sama dengan beberapa anak-anak muda yang kebetulan tahu tentang gaya musik saya dan ngajakin dari luar negeri bikin suatu dan saya sih oke-oke aja. Walaupun secara industri saya nggak terlalu pengen nyemplung tapi lebih kepada kegiatan-kegiatan yang sifatnya, saya punya lagu saya share, siapa yang mau pakai silahkan. Pengalaman menarik selama bersepeda? Bersepeda itu mempunyai kesempatan yang lebih dari pada kita naik kendaraan bermotor. Kesempatan lebihnya kita ketemu sesame pesepeda yang lucu-lucu. Ada bapak-bapak yang ketemu sama saya naik sepeda juga kebetulan dia pesepeda untuk kerjaan dia juga yang gayanya nggak kayak orang yang ngangkut sayur, dia ngangkut saya tapi dandanannya keren gokil nih. Ketemu kuliner-kuliner yang ajaib di gang-gang kecil di sekitar perjalanan saya, tempat-tempat favorit saya buka banget makan mi ayam kampung ketemu tempat nongkrong minum kopi pagi-pagi di

Apa tips aman dan nyaman bersepeda? Tips aman dan nyaman bersepeda di Jakarta dan dijadikan transportasi adalah selalu mempunyai kelengkapan lampu, bel sepeda, helm, kacamata, buff untuk melindungi muka dari cipratan-cipratan debu dan air, ambil jalur-jalur yang tidak banyak mobil dan bisa dipakai aplikasi, otomatis jangan langsung ngoyo untuk menempuh jarak jauh. Tempuh lah jara-jarak 1, 2, 3 KM dulu pertama-tama kalau mau mencoba. Moga-moga nanti ada yang pengen ikutan ajakin saya untuk menemani kalian bersepeda dengan senang hati kalau memang rumahnya nggak terlalu jauh dari rumah saya, saya samperin, kita sama-sama jajakin bersepeda di Jakarta, seru. Nugie telah melewati berbagai hal hingga akhirnya memutuskan untuk terus bersepeda. Bahkan, ia mantap menjadikan sepeda sebagai sarana transportasi utama dan mengukir kisah hidup yang penuh warna bersama sepeda. Sukses selalu, Nugie.(btgc)


KAMIS 27 APRIL 2017 NOMOR 3211 TAHUN XI

Kotamobagu—Rabu (26/4) kemarin, Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara membuka pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) yang dipusatkan di Lapangan Kelurahan Sinindian Kecamatan Kotamobagu Timur. Pencanangan BBGRM ini juga sekaligus dengan deklarasi stop buang air besar (BAB) serta pembukaan kegiatan lomba dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Kotamobagu ke 10 yang jatuh pada 23 Mei mendatang. Menurut Walikota, pencanangan BBGRM pada 2017 ini, dibagi menjadi empat bidang kegiatan, yakni bidang kemasyarakatan, bidang ekonomi, bidang sosial dan bidang kesehatan. Walikota menjelaskan, kegiatan BBGRM ini lebih difokuskan untuk kegiatan kepada masyarakat yakni

pengobatan gratis, pemberian bantuan kepada kelompok UMKM, pemberian kepada siswa kurang mampu, pasar murah, pelayanan pembuatan berbagai akte kependudukan secara gratis serta berbagai kegiatan lainnya. “Intinya selain bertujuan untuk lebih mendekatkan pelayanan kepada masyarakat hingga ke tingkat desa dan kelurahan, kegiatan memberikan pelayanan yang lebih maksimal kepada

masyarakat di Kotamobagu,” kata Walikota. BBGRM yang dilaksanakan di empat kecamatan akan melibatkan masyarakat secara langsung. Dengan demikian ujar Walikota, BBGRM yang

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

dilaksanakan ini, merupakan salah satu upaya untuk mendorong adanya intergritas model pembangunan yang partisipatif yang berarti duduk bersama, merencanakan bersama, membicarakan dan menyepakti bersama tentang program dan kegiatan yang dilaksanakan secara gotong royong. “Saya menilai rasa kebersamaan dan gotong royong merupaan nilai keutamaan yang harus senantiasa dilestarikan dan dikembangkan. Hal ini merupakan sebuah kekuatan integritas sosial,” tuturnya. Walikota berharap kegiatan BBGRM akan dapat lebih mempererat jalinan kebersamaan, antara pemerintah dengan masyarakat dalam kegiatan gotong royong dan keswadayaan sehingga dapat menciptakan budaya saling mendukung dan saling membantu. (adve/ yede).

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.