Mymagz juni 2017

Page 1

ART & CULTURE TRADISI PETIK LAUT DI PANTAI SADENG GUNUNG KIDUL MYINFO PILIHAN WISATA BAHARI YOGYAKARTA DAN JAWA TENGAH PERSPECTIVE RIWAYAT PELABUHAN TANJUNG EMAS SEMARANG

FREE ! JUNI / 2017

MYMAGZ - JUNI 2017

1


2

MYMAGZ - JUNI 2017


MYMAGZ - JUNI 2017

3


4

MYMAGZ - JUNI 2017


MYMAGZ - JUNI 2017

5


editor's note

Published By:

PUBLISHER PUBLISHER Olaf Olaf Purvis Purvis

Indonesia sebagai negara kepulauan memiliki potensi bahari yang luar biasa, meliputi hasil ikan laut, terumbu karang, hasil tambang hingga ke ranah sektor pariwisata. Hampir setiap pulau maupun kepulauan di Indonesia dapat dijadikan sebagai destinasi wisata bahari mulai dari menyelam, snorkeling, selancar, memancing, hingga wisata sejarah dan budaya bahari.

MANAGING MANAGING EDITOR EDITOR Yerina Yerina Margia Margia SENIOR SENIOR EDITOR EDITOR Billy Billy Bagus Bagus EDITOR EDITOR Herwin Enindya Setyo Leony W Zuchraya Stephania Dhimas Pramodyo Shakila Cornelia Enindya Leony Zuchraya JOURNALIST JOURNALIST Athalia Damaria Ariawati Athalia Rizky Damaria Listya Pratama Ariawati Rizky Uswah Listya Chandra Pratama Fitriani Uswah Stephania Chandra Shakila Fitriani Cornelia

CREATIVE CREATIVEDEPARTMENT DEPARTMENT SENIOR SENIOR GRAPHIC GRAPHIC DESIGNER DESIGNER Retno Retno Wulandari Wulandari Henrych Henrych Chrystyan Chrystyan Clif Clif Ricky Ricky

GRAPHIC JUNIOR DESIGNER GRAPHIC DESIGNER Rifqi Rifqi Syam Syam

Kali ini, MyMagz mengangkat Wisata Bahari dengan menyuguhkan info wisata bahari di Jogja dan Semarang, sosok inspiratif yangmengajak kita untuk aktif dan turut serta menjaga terumbu karang, tradisi Sedekah atau Petik Laut yang merupakan tradisi ungkapan syukur atas rezeki yang diberikan Tuhan, dan berkah keselamatan bagi para nelayan yang masih terus dilestarikan sampai sekarang dan beragam artikel menarik lainnya. Happy reading.

SENIOR SENIOR PHOTOGRAPHER PHOTOGRAPHER Gus Gus Dharma Dharma PHOTOGRAPHER PHOTOGRAPHER Asrandi Asrandi Mudianto Mudianto Aldu Primaldi Godjali Damianus Alfian Kipli MANAGING DIRECTOR Olaf Purvis ACT MANAGING GENERALDIRECTOR MANAGER Yerina Olaf Purvis Margia

Woro Agustin (woro@mixmedia.co.id)

DIGITAL DEPARTMENT HEAD OF DIGITAL Sanjaya Margianta

DIGITAL PROMOTION DIGITAL DEPARTMENT Prasyudyo HEAD OF DIGITAL REGIONAL ACT GENERAL HEADMANAGER Sanjaya Margianta Woro Yerina Agustin Margia DIGITAL ADMIN Meynar AuditoPROMOTION DIGITAL AREA REGIONAL MANAGER HEAD Ngurah Siniwi Dian Woro Yustikarini Agustin Rully Hasbi DIGITAL ADMIN AREA MANAGER SALES DEPARTMENT Meynar Audito TECHNICAL Samantha Dewi ADVISOR M.Rully Amirullah Hasbi SALES MANAGER Nashrul Jihadan SALES DEPARTMENT FINANCE TECHNICAL ADVISOR Nik M.Purnama Amirullah Dewi ACCOUNT SALESEXECUTIVE MANAGER Gilang Delima IqbalNashrul Febian Jihadan Tirtowiguno FINANCE Erma Dwi Kartika OPERATION Nik Purnama Dewi StellaACCOUNT Maris EXECUTIVE Imam Gilang Fahmuddin Delima Iqbal Febian Tirtowiguno Wayan Vena Irawan Alit OPERATION Sukadana Didi Slamet Artana Benny Raharjo Wayan Vena Irawan Alit Sukadana Nahrul Ilmi

6

MYMAGZ - JUNI 2017

Photo Cover by ALFIAN KIPLI

Head Office

By Pass Ngurah Rai, NO. 73, Kedonganan Bali 80361 Phone : +62 361 4724 599 +62 361 8957 791 e-mail: info@mixmedia.co.id www.mixmedia.co.id www.mymagz.net

Branch Office

Kompleks Bulaksumur blok H no 5, Yogyakarta 55281 Phone : +62 274 2924114 Fax : +62 274 549515 : @my_magz :my_magz : mymagz : issuu.com/mymagz


MYMAGZ - JUNI 2017

7


CONTENT 52 Art & Culture

22

TRADISI PETIK LAUT DI PANTAI SADENG GUNUNG KIDUL

Inspired

JULIUS LOKMAN HAKIM MENGAJAK UNTUK PEDULI TERHADAP PELESTARIAN TERUMBU KARANG

54 62 MyInfo

PILIHAN WISATA BAHARI YOGYAKARTA DAN JAWA TENGAH

8

MYMAGZ - JUNI 2017

Perspective

RIWAYAT PELABUHAN TANJUNG MAS SEMARANG


MYMAGZ - JUNI 2017

9


NEXT SLEMAN TEMPLE RUN 2017 Menemani musim liburan anda, pada tanggal 16 Juli 2017 mendatang akan diselenggarakan acara bertajuk “Sleman Temple Run 2017.” Sebuah ajang lomba bagi para pecinta lari dengan 3 kategori yakni 25K, 13K, dan 25K. Acara ini merupakan persembahan dari Dinas Pariwisata Kabupaten Sleman bekerjasama dengan Trail Runners Yogyakarta. Bagi anda yang ingin menjajal uji adrenalin segera daftarkan diri anda melalui www.templerun. race.id.

STAND UP GUNUNG 2017 Bagi penggemar acara Stand Up Comedy, anda wajib menyaksikan acara Stand Up Gunung yang kembali diselenggarakan di tahun 2017 ini. Bertempat di Lereng Gunung Merapi Sleman Yogyakarta, acara meriah ini akan digelar selama 2 hari yakni pada 29-30 Juli 2017. Di acara “Stand Up Gunung 2017” ini juga menyediakan beragam fasilitas seperti salah satunya, camping ground.

BAKDAN ING BALEKAMBANG 2017 Dalam rangka merayakan Lebaran, Pemkot Kota Solo kembali menggelar Bakdan Ing Balekambang. Acara ini akan menghadirkan pegelaran seni budaya, kuliner, bazar aneka kerajinan produk lokal. Diadakan di Taman Balekambang, Solo, acara tahunan ini akan dilaksanakan pada 25 Juni hingga 2 Juli 2017.

10 MYMAGZ - JUNI 2017


MYMAGZ - JUNI 2017

11


NEXT FESTIVAL WAYANG BOCAH 2017 Acara budaya tahunan, Festival Wayang Bocah kembali digelar pada 1 hingga 2 Juli 2017 di Gedung Wayang Orang Sriwedari, Solo. Festival ini merupakan pertunjukan Wayang orang yang diikuti oleh kelompok sanggar seni yang dimainkan oleh pelajar tingkat dasar hingga menengah tingakt pertama atau SD hingga SMP di wilayah Solo.

BAZAAR FOR KIDS 2017 Komunitas Satoe Atap kembali menyelenggarakan agenda tahunan mereka yang bertajuk Bazaar For Kids 2017 x Satoe Atap. Komunitas yang bergelut di bidang sosial untuk anak jalanan ini, mengajak masyarakat luas khususnya di Kota Semarang untuk berpartisipasi memberikan donasi yang nantinya akan diberikan kepada anak - anak di bawah naungan Satoe Atap. Seperti tahun sebelumnya, rencananya anak - anak ini akan mengikuti games atau permainan untuk mendapatkan koin yang dapat mereka tukar dengan hasil donasi guna keperluan sekolah di tahun ajaran baru.

MAHAKARYA LEGENDA GOA KREO Agenda tahunan, pagelaran Musikal Tari Mahakarya Legenda Goa Kreo akan kembali diselenggarakan di tahun 2017 ini. Setelah mendapatkan sambutan yang meriah dari warga Semarang dan sekitarnya pada tahun lalu, acara ini direncanakan kembali digelar pada awal Juli 2017. Nantinya acara ini akan melibatkan berbagai unsur masyarakat seperti penari dan pemusik didukung dari para kru tata pentas yang profesional dengan tema yang pastinya berbeda dari tahun 2016 yang lalu. Nantinya, rangkaian acara ini juga akan dilanjutkan dengan Sesaji Rewanda yang juga digelar di halaman Goa Kreo. 12 MYMAGZ - JUNI 2017


MYMAGZ - JUNI 2017 13


POST

LIPPO PLAZA JOGJA MENGGELAR

JOGJA CREATIVE NATION # 2 Dalam rangka merayakan ulang tahun, Lippo Plaza Jogja kembali menggelar Jogja Creative Nation #2 yang berlangsung pada 18 hingga 21 Mei 2017. Jogja Creative Nation #2 merupakan serangkaian acara tematik yang dipersembahkan untuk pengunjung yang kali ini mengangkat tema Popstalgia. Dalam acara ini terdapat beragam suguhan menarik antara lain, Fashion Runway yang diikuti oleh 20 perancang lokal, Makers Market dari para brand local, dan Creative Talk yang menghadirkan para kreator, seperti Farid

Stevy, Ria Papermoon, Bari Kelas Pagi YK, Koko Kulineran, Eddie Cahyono. Selain itu juga menyuguhkan Special Music Performance dari Winky Wiryawan, Cakka Nuraga vokalis The Finest Tree, dan Rancak Arcade. Dan juga kuis berhadiah ke Bali selama 3 hari 2 malam yang bekerjasama dengan Mix Media. Menurut Marketing Communication Manager Lippo Plaza Jogja, Adistya Pratama, melalui penyelenggaraan Jogja Creative Nation ini Lippo Plaza Jogja dapat melebur dan bersinergi dengan keragaman seni dan budaya Yogyakarta serta dapat menjadi lifestyles mall yang menjunjung tinggi kreativitas Yogyakarta.

PELUNCURAN PLATARAN HERITAGE BOROBUDUR - HOTEL & CONVENTION CENTER

Diresmikan pada 3 Mei 2017 lalu, Plataran Heritage Borobudur - Hotel & Convention Center merupakan hotel yang berada di kawasan 10 destinasi wisata utama Indonesia, Candi Borobudur. Menawarkan 75 kamar dengan fasilitas mewah hotel bintang 5, hotel ini tetap mempertahankan konsep Indonesian Icon dengan keramahan dan kelezatan makanan khas Plataran. Plataran Heritage Borobudur - Hotel & Convention Center menawarkan pemandangan alam dan sejarah, yakni Candi Borobudur dan Bukit Menoreh sehingga dapat menjadi nilai tambahan untuk waktu liburan anda. Selain itu, para tamu dimanjakan dengan berbagai pilihan fasilitas bintang 5 seperti spa, hidangan khas Nusantara dan Internasional di Menoreh Restaurant, dan The Heritage Convention Center, ballroom berkapasitas hingga 500 tamu. 14 MYMAGZ - JUNI 2017


MYMAGZ - JUNI 2017 15


POST

LAUNCHING WAHANA WISATA AYUNAN LANGIT WATU JARAN

Hyatt Regency Yogyakarta mengundang bersama dengan pejabat pariwisata dan pemerintah daerah setempat, resmi membuka wahana wisata Ayunan Langit Watu Jaran yang berlokasi di Desa Wisata Purwosari Kabupaten Kulonprogo, Yogyakarta pada 16 Mei 2017 lalu. Telah menjadi desa yang dikembangkan selama 1,5 tahun oleh Hyatt Regency Yogyakarta, selain membangun wahana wisata untuk masyarakat Yogyakarta dan sekitarnya di lokasi ini, Desa Wisata Purwosari Kulonprogo ini juga menyalurkan buah Salak ke Hyatt Regency Yogyakarta. Diinisiasi oleh Bapak General Manager Hyatt Regency Yogyakarta, Bapak Nurcahyadhi, konstruksi Ayunan Langit Watu Jaran ini berada di ketinggian 12 meter, dengan dilengkapi dengan keamanan dari petugas yang telah dilatih oleh tim SAR (Search and Rescue) / Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BNPP) untuk petunjuk memasang tali di ayunan serta petunjuk pengamanan bagi masyarakat yang bermain ayunan tersebut serta asuransi. Selain wahana pariwisata ini juga terdapat wahana Goa Kidang Kencono dan Curug Glimpang sebagai pilihan destinasi lainnya di Desa Wisata Purwosari Kabupaten Kulonprogo.

ART|JOG 10 KEMBALI DIGELAR Penyelenggaraan seni kontemporer tahunan Art Jog kembali digelar pada 19 Mei hingga 19 Juni 2017 di Jogja National Museum, Yogyakarta. Menginjak tahun ke – 10, Art Jog pertama kali diselenggarakan pada tahun 2008 dengan nama Jogja Art Fair. Mengangkat tema Changing Perspective, Art Jog ke – 10 ini ingin mengubah sudut pandang individuindividu yang sebagian telah menjadi profan. Tahun ini terpilih 59 seniman, dari seniman undangan hingga seniman aplikasi, yang berasal dari lintas negara dan kota, mulai dari Yogyakarta, Jakarta, Bandung, hingga Singapore, Malaysia, Philippines, Berlin, Denmark, Canada.

16 MYMAGZ - JUNI 2017

Seniman muda, Wedhar Riyadi terpilih sebagai commission work Art Jog ke – 10 dengan mengangkat karya yang berjudul Floating Eyes yang bercerita mengenai pengaruh kemajuan teknologi dan jejaring sosial dalam setiap perubahan. Seolah terdapat pengawasan dan intaian terhadap manusia masa kini melalui berbagai aplikasi internet yang mengaktifikan GPS (Global Positioning System). Karya Floating Eyes milik Wedhar Riyadi ini dapat disaksikan pengunjung di halaman muka gedung pameran.


MYMAGZ - JUNI 2017 17


POST

FROM SOLO WITH LOVE BERSAMA ALILA SOLO

April merupakan bulannya perempuan. Mengusung momen ini, Semarak Seni Persada (SSP) bekerjasama dengan Harian Joglosemar dan Alila Solo menggelar sebuah acara yang dipersembahkan untuk para perempuan Indonesia, khususnya untuk perempuan Solo, yakni From Solo With Love. Acara ini merupakan sebuah pagelaran busana malam amal, musik, dan tari diselenggarakan pada 28 April 2017 lalu di Alila Solo. Dikemas dengan beberapa kegiatan, acara ini menghadirkan sejumlah bintang dan para tokoh perempuan kebanggaan Indonesia. Dalam acara tersebut dihadiri oleh Ibu Sudjiatmi, Ibu kandung dari Presiden RI, Bapak Joko Widodo, Ibu Ganjar Pranowo, istri dari Gubernur Jawa Tengah. Selain itu juga, ratu keroncong dari Solo, Ibu Waldjinah, Ibu Kusdinar Untung Yuni Sukowati, Bupati Sragen, dan para tamu undangan lainnya. Dalam acara ini menyuguhkan rancangan 10 desainer asal Solo melalui fashion show, antara lain Bella Quarta, Uzy Fauziah, Andreas Haris, Atik Puji (Maya Ratna), Astusi K-Rizma, Neni Livia, dan perancang lainnya.

ACCORHOTELS SINERGIKAN GRAND MERCURE DAN IBIS YOGYAKARTA ADISUCIPTO DALAM SATU AREA Tepat pada 5 Mei 2017 lalu, AccorHotels resmi meluncurkan dua hotel dalam satu lokasi sekaligus, yakni Grand Mercure Hotel dan Ibis Yogyakarta Adisucipto. Diluncurkan secara bersamaan, kedua hotel ini disinergikan dengan memadukan warisan dan kearifan lokal khas Jawa berbalut modern yang tercipta pada megahnya bangunan arsitektur serta interior ornamen hotel yang mengaplikasikan serba Candi Borobudur. Menampilkan kekayaan dunia menyertakan kenyamanan sempurna bersama Sun Motor Group, kehadiran Grand Mercure dan Ibis Yogyakarta Adisucipto ini menjawab kebutuhan wisatawan lokal maupun manca negara yang berkunjung di Yogyakarta dengan memberikan pelayanan internasional. Terletak strategis di kawasan area bisnis Yogyakarta, hotel multi brand ini menawarkan ragam fasilitas lengkap dan terbaik di kelasnya untuk para wisatawan dalam perjalanan bisnis dan liburan. 18 MYMAGZ - JUNI 2017


POST

MEET AND GREET FILM CRITICAL ELEVEN Bertempat di Plaza Ambarrukmo Yogyakarta digelar Meet And Greet Film Critical Eleven yang dibintangi oleh Reza Rahadian yang memerankan Ale dan Adinia Wirasti yang berperan sebagai Anya. Film ini mengisahkan mengenai kehidupan pasangan muda Ale dan Anya yang bertemu di pesawat kemudian memutuskan menikah dan tinggal di New York. Awalnya kehidupan pernikahan mereka berjalan dengan mulus kemudian terjadi tragedi 11 menit yang mengubah perjalanan cinta mereka. Diarahkan oleh 2 sutradara, Robert Ronny dan Monty Tiwa, Film Critical Eleven diangkat dari novel laris karya Ika Natassa dengan judul yang sama. Mengambil lokasi shooting di New York, Lamongan, dan Jakarta, menurut Reza Rahadian diharapkan melalui film ini, penonton dapat mengalami dan merasakan cinta seperti yang banyak orang butuhkan saat ini.

SOLO GAMELAN FESTIVAL 2017 Kota Solo menggelar acara Solo Festival Gamelan 2017 yang diselenggarakan di Benteng Vastenburg pada 6 Mei 2017 lalu. Dengan tema “ Gangsa Ngerukunke Bangsa,� Solo Festival Gamelan 2017 dihadiri oleh Wali Kota Surakarta, Bapak FX Hadi Rudyatmo dan Wakil Wali Kota Solo, H. Achmad Purnomo. Acara Solo Festival Gamelan 2017 menampilkan 5 perwakilan dari kecamatan se-Surakarta seperti Jebres, Laweyan, Pasar Kliwon, Serengan, dan Banjarsari. Kali ini Festival Gamelan 2017 menyuguhkan dua komposer handal asal kota Solo, yaitu Dwi Priyo Sumarno, dan Lukas Danasmoro. Dua komposer ini tampil secara bergantian dalam dua sisi panggung yang besar.

MYMAGZ - JUNI 2017 19


POST

PLATINUM CELEBRATION DARI PLAZA AMBARRUKMO Dalam rangka bentuk apresiasi kepada member loyal Platinum Plaza Ambarrukmo Shoping Card (PASC), Plaza Ambarrukmo menggelar acara Platinum Celebration pada 23 Mei 2017 lalu di Atrium Plaza Ambarrukmo. Acara ini menjadi puncak perayaan Platinum PASC yang menghadirkan penampilan khusus dari penyanyi, Katon Bagaskara. Dalam acara ini, juga dilaksanakan penarikan grand prize paket liburan ke Macau selama 5 hari 4 malam bagi para member dengan cara diakumulasi dan diundi melalui sistem komputer. Selain itu, kini terdapat kemudahan lainnya bagi para customer Plaza Ambarrukmo yakni melalui aplikasi Plaza Ambarrukmo yang telah tersedia di IOS dan Android. Untuk kedepannya, para user dari mobile app Plaza Ambarrukmo ini akan memperoleh beragam informasi mengenai promo tenant, diskon, acara, hingga penawaran dan voucher belanja.

SEMINAR KOLABORATIF KREATIF GENERASI MUDA DAN MUSEUM DI UNY YOGYAKARTA Dalam rangka merayakan International Museum Day tahun 2017, komunitas Jogja Museum Lovers bekerjasama dengan Museum Pendidikan Indonesia, Komunitas Historia Indonesia, Museum Perkebunan Indonesia dan Komunitas Jelajah mempersembahkan seminar bertajuk “Kolaborasi Kreatif Generasi Muda dan Museum.” Acara tersebut sukses diselenggarakan pada tanggal 18 Mei 2017 lalu bertempat di Ruang Cinema Museum Pendidikan Indonesia. Seminar ini bertepatan dengan perayaan International Museum Day tahun 2017 yang bertema “Museum And Contested Histories: Saying And Speakable In Museum”. Bapak Asnan Arifin menyampaikan tujuan diselenggarakannya kegiatan ini adalah untuk memberikan inspirasi kepada anak muda bahwa di museum pun mereka bisa menuangkan ide-ide kreatif. Hal ini guna mengimbangi banyaknya kalangan muda yang akhir-akhir ini semakin akrab dengan museum baik sekedar mengunjungi museum maupun menuangkan ide dalam aktifitas kreatif. Saat ini, di Jogja telah dikenal beberapa nama komunitas bentukan anak-anak muda yang mempunya keterkaitan khusus terhadap museum. Selain Jogja Museum Lovers ini, diantaranya Malam Museum, Jogja Museum Society, Jogja’45 dan Komunitas Historia Indonesia Yogyakarta. 20 MYMAGZ - JUNI 2017


POST

JOGJA FASHION RENDEZVOUS 2017 DI JOGJA CITY MALL Dalam rangka memperingati ulang tahun yang ke – 3, Jogja City Mall kembali menggelar acara spektakuler bertajuk Jogja Fashion Rendezvous 2017 pada 26 hingga 28 Mei 2017 lalu. Diselenggarakan tiga hari secara berturutturut, acara ini mengusung tema Sparkling yang dipadukan dengan nuansa glamour, high fashion, dan elegan. Menyajikan busanabusana karya terbaru dari berbagai genre, mulai dari busana muslim hingga batik, acara Jogja Fashion Rendezvous 2017 ini melibatkan 41 designer dan 65 model. Selain pegelaran fashion, kehadiran penyanyi Nowella sebagai puncak acara turut memeriahkan Jogja Fashion Rendezvous. Diharapkan dengan digelarnya acara ulang tahun ini, Jogja City Mall dapat semakin dekat dengan para customer dan selalu menjadi alternatif tempat tujuan belanja bagi masyarakat serta wisatawan yang berada di Yogyakarta.

PERAYAAN FESTIVAL BANJIR KANAL BARAT 2017 DALAM RANGKA HUT SEMARANG

Festival Banjir Kanal Barat 2017 atau yang lebih dikenal masyarakat Kota Semarang sebagai festival lampion kembali sukses dilaksanakan pada 18 Mei 2017 lalu. Dalam acara dalam rangka memperingati hari jadi Kota Semarang yang ke 470 ini, 4700 lampion berhasil diterbangkan. Festival Perahu Hias, Tari Sinergi Budaya, Gamelan Pelangi, Fire Dance, dan Street Art Festival juga semakin menambah kemeriahan acara yang telah berhasil diselenggarakan selama 7 tahun terakhir ini. MYMAGZ - JUNI 2017 21


INSPIRED

JULIUS LOKMAN HAKIM MENGAJAK UNTUK PEDULI TERHADAP PELESTARIAN TERUMBU KARANG “Plan your dive, dive your plan..”

22 MYMAGZ - JUNI 2017


INSPIRED

B

erawal dari rasa prihatin terhadap nasib terumbu karang di Karimunjawa, Jawa Tengah, mengantarkan Julius Lokman Hakim untuk fokus bergelut di dunia diving. Pemuda yang kini tengah disibukkan dengan persiapan wisuda dan mencari kerja ini telah menyelami beberapa lautan Indonesia sejak tahun 2013 bersama Unit Selam Kampus Atma Jaya Yogyakarta. “Saya ingin ikut menjaga terumbu karang yang ada di lautan Indonesia, karena menurut saya terumbu karang itu indah dan Indonesia termasuk negara yang kaya akan terumbu karang, maka saya mengikuti Unit Selam di Kampus Atma Jaya Yogyakarta sejak tahun 2013, supaya dapat ikut terjun langsung memberi pengetahuan mengenai terumbu karang” jelas pemuda yang akrab dipanggil Lokman. Kegiatan di Unit Selam ini tidak hanya mengajak anggotanya untuk menyelam melainkan juga diberi edukasi mengenai menjaga terumbu karang dan biota laut.

Dalam merawat terumbu karang, ada beberapa hal yang dilakukan, salah satunya transplantasi terumbu karang atau penanaman terumbu karang yang dikerjakan di Pantai Pasir Patih, Situbondo, Jawa Timur. “Biasanya kami ke sana bisa satu hingga 2 kali dalam setahun, tetapi untuk pengecekan bisa 4 kali dalam setahun. Kegiatan transplantasi terumbu karang merupakan proses penanaman kembali terumbu karang yang rusak. Kita memilah dan melihat kondisi terumbu karang, mana yang dapat kita tanam kembali kemudian kita kembangkan,” lanjut pemuda yang memiliki hobi basket, diving, dan membaca buku tentang traveling ini. Melalui diving, Lokman mendapatkan banyak pengetahuan dan pengalaman baru terutama mengenai kelautan Indonesia. Salah satunya, bertemu dan berkenalan dengan artis cantik yang juga seorang Diver, Nadine Chandrawinata melalui sebuah kegiatan diving. “Ia menginspirasi saya untuk terus menjaga laut dan biotanya,” jelas Lokman. Selain itu ia juga memiliki harapan di tahun 2030 Yogyakarta memiliki spot diving yang dapat dinikmati oleh semua kalangan pecinta diving. “Berbeda karakternya dengan pantai Jawa utara, di laut selatan Jawa banyak terumbu karang yang lunak atau soft coral yang mengalami kerusakan. Padahal soft coral merupakan tempat hidup para Plankton, dan hewan ini merupakan makanan dari ikan-ikan kecil. Apabila soft coral tidak dapat bertahan di Laut Selatan maka ekosistem laut tidak berjalan lancar, tetapi saya dan temanteman tidak patah semangat, kami akan terus mengusahakan,” terang Lokman menutup percakapan. MYMAGZ - JUNI 2017 23


INSPIRED

DENINDA FAIRUZAHRA MENGGELUTI BISNIS DARI USIA MUDA “Just because you can’t see it, doesn’t mean it isn’t there..”

24 MYMAGZ - JUNI 2017


INSPIRED

P

erempuan muda dan cantik ini jika ditanya lebih menyukai dunia model atau bisnis, pasti akan menjawab lebih menyukai dunia bisnis. Memulai bisnis kuliner dengan brand Wakacao sebagai tugas skripsi kuliahnya mengantarkan dirinya menjadi salah satu pemilik dari bisnis kuliner dengan spesialiasasi menu beef pepper rice yang kini telah tersebar di 9 cabang di Indonesia. Selain melewatkan waktunya mengurus bisnisnya di salah satu gerai Wakacao miliknya di Yogyakarta, ia juga sempat menorehkan prestasi sebagai salah satu finalis di Ajang Abang None Jakarta 2015 dan Miss Indonesia perwakilan Papua Barat pada tahun 2016 lalu. Bagaimana anda memulai usaha Beef Pepper Rice Wakacao ini? Pemilik dari Wakacao ini terdiri dari 5 orang. Semuanya bertemu di salah satu kampus di Jakarta. Saat itu, Wakacao merupakan tugas skripsi kami. Skripsi di kampus kami memang harus merancang bisnis yang hanya menjadi percobaan selama 3 bulan saja. Dan ternyata selama 3 bulan percobaan tersebut, bisnis kuliner beef pepper rice kami mendapatkan hasil yang lumayan menguntungkan. Setelah kami lulus kuliah, baru kami lanjutkan dan membuka di tempat dan kota lain. Sekarang kami telah memiliki 9 cabang yang tersebar di Jakarta, Tangerang, Yogyakarta, Gresik, Bandung, dan lainnya. Pertama kali buka di BSD, Tangerang pada Februari 2016 lalu. Jadi usianya masih sekitar satu tahun. Untuk Wakacao yang ada di Yogyakarta, sejak kapan anda memulainya? Saya mulai Wakacao yang ada di Yogyakarta baru sekitar awal tahun 2017 ini, tepatnya pada bulan Februari 2017. Berdua bersama mitra saya, kami membuka di daerah Seturan Yogyakarta. Sesuai dengan target pasar dari Wakacao yang untuk mahasiswa dan first jobber, sehingga Yogyakarta merupakan kota yang tepat untuk membuka gerai ini.

Apa serunya menjalankan bisnis di usia yang masih relatif muda ini? Serunya adalah setiap daerah memiliki kultur dan kebiasaan yang berbeda, sehingga sebagai pebisnis dihadapkan dengan tantangan supaya produknya dapat diterima. Selain itu, usaha ini bermula dari tugas skripsi yang ternyata membuahkan hasil. Meskipun tetap ada up and down dalam menjalankan bisnis, tetapi banyak serunya juga. Apakah ada tips yang bisa dibagikan untuk teman-teman pembaca berhubungan dengan memilih passion? Kalau kalian yakin dengan passion yang dimiliki, jalani saja dengan terus berusaha. Meskipun banyak yang meragukannya, tetapi waktu pasti akan menjawab semua usaha yang telah dijalankan. Selalu berusaha dan jangan menyerah saja. Anda juga memiliki hobi traveling atau berpetualang ke lautan Indonesia, bagaimana pendapat anda mengenai laut Indonesia? Ya. Saya lebih menyukai traveling ke alam daripada perkotaan. Saya pernah snorkeling ke Raja Ampat, Papua dan Kepulauan Seribu. Bagi saya, lautan Indonesia memiliki kekayaan biota laut dan terumbu karang yang luar biasa. Setiap berpergian ke pulau di Indonesia saya berusaha untuk menjaga dengan tidak membuang sampah di laut, tidak merusak terumbu karang dan biota laut saat melakukan olahraga air. MYMAGZ - JUNI 2017 25


STAYOVER YOGYAKARTA

IBIS STYLES HOTEL YOGYAKARTA Jl. Dagen 109 Malioboro Yogyakarta Tel. +62 274 588 889 www.ibisstyles-yogyakarta.com

SUASANA UNIK DI AREA WISATA YOGYAKARTA Berdiri megah dan unik di pusat kota Yogyakarta serta terletak strategis di pusat destinasi wisata, bisnis maupun perbelanjaan, Ibis Styles Hotel Yogyakarta hadir di Yogyakarta sebagai hotel premium berbintang tiga dari keluarga Ibis Family. Mengusung konsep unik, nyaman, modern, dinamis, dan menawarkan fasilitas yang lengkap, Ibis Styles Yogyakarta berlokasi di area bisnis seperti dekat dengan pusat belanja Malioboro, Kraton Yogyakarta, Stasiun Kereta Tugu, dan Bandara Adisucipto.

26 MYMAGZ - JUNI 2017


STAYOVER

I

bis Styles Malioboro terdiri dari 7 lantai dengan menyuguhkan 112 kamar antara lain, tipe superior dan deluxe. Selain itu juga menawarkan beragam fasilitas untuk mengakomodir kepentingan bisnis dan liburan anda, mulai dari 6 ruang pertemuan, Streats Restaurant, Cozy Lobby Bar, Lobby Terrace, dan sensasi relaksasi di Seasons Spa. Bagi yang ingin menikmati sunset di tengah kota Yogyakarta, anda wajib mengunjungi D’sky Bar yang berada di roof top gedung Ibis Styles Yogyakarta. Di bar ini anda juga dimanjakan dengan alunan musik dan suara indah dari grup musik akustik dari hari Senin hingga Sabtu, Sedangkan hiburan live DJ dapat dinikmati setiap Rabu dan Sabtu sembari menikmati nuansa senja di pinggir roof top pool.

Nikmati pula Sunset Hour pada hari Senin hingga Rabu dengan harga super terjangkau untuk menu All You Can Eat Special dari sang Chef bagi semua tamu. Untuk pengunjung juga wajib mencicipi seduhan kopi dan varian roti fresh dari oven dapur Ibis Styles Yogyakarta di Cozy Lobby dan Lobby Terrace. Menu andalan yang harus dicoba untuk para tamu salah satunya adalah Pizza tipis dengan beragam topping yang ditawarkan oleh dapur Ibis Styles Yogyakarta. MYMAGZ - JUNI 2017 27


STAYOVER BATAM

BEST WESTERN PREMIER PANBIL Jl. Ahmad Yani Muka Kuning Batam Tel. +62 778 371 888 www.bwpremierpanbil.com

KENYAMANAN DAN KEMEMAWAHAN DI AREA INDUSTRI PANBIL BATAM

28 MYMAGZ - JUNI 2017


STAYOVER

Pulau Batam berlokasi di barat laut Indonesia dan merupakan kota terbesar di Kepulauan Propinsi Riau. Batam juga memilik letak yang strategis, selain berada di jalur pelayaran internasional, kota ini memiliki jarak yang sangat dekat dan berbatasan langsung dengan Singapura dan Malaysia.

B

agi yang memiliki rencana untuk liburan atau bisnis ke Pulau Batam, anda dapat memilih Best Western Premier Panbil yang berlokasi di area strategis Batam. Hotel ini dikelilingi oleh pilihan tempat wisata di Batam seperti Danau Duriangkang, Mall Panbil, dan Panbil Commercial Center. Selain itu juga hanya 15 menit menuju Batam Center Ferry Terminal ke Singapura dan Malaysia, 10 menit mencapai Hang Nadim International Airport, dan 10 menit ke Mega Mall. Tidak hanya wisata belanja, namun anda juga dapat menikmati wisata olahraga air seperti snorkeling dan diving di Pulau Abang, menjajal Cable-Ski di Waterfront Batam, dan Ocarina Batam Theme. Park.

Menawarkan 232 kamar dengan standar internasional, hotel bintang 4 ini, menyediakan 6 tipe kamar, antara lain superior, deluxe, executive, junior suite, executive suite, dan presidential suite. Untuk melengkapi liburan anda di Batam, Best Western Premier Panbil menyediakan fasilitas Sing Sing So Karaoke, La Bella Rooftop yang terletak di lantai 15 , Infinity Pool, Whirlpool, dan lainnya. Best Western Premier Panbil juga memberikan fasilitas ruang pertemuan, seperti salah satunya Sisoding Ballroom yang mencapai 1.300 pax. Ballroom ini berlokasi di lantai pertama dengan akses langsung ke area parkir, sehingga cocok untuk acara pernikahan, gathering, dan lainnya. MYMAGZ - JUNI 2017 29


STAYOVER KUNINGAN

HOTEL HORISON TIRTA SANITA Jl. Panawuan No. 98 Sangkanurip, Jawa Barat Tel. +62 232 613 061 www.horisontirtasanita.com

KESEJUKAN DI LERENG GUNUNG CIREMAI Berada di Sangkanurip, tepat di tengah-tengah antara Kuningan dan Cirebon, Hotel Horison Tirta Sanita hadir dengan interior tranquil resort, yang merupakan perpaduan antara kelembutan dan alami kesejukan Gunung Ciremai.

30 MYMAGZ - JUNI 2017


STAYOVER

H

otel Horison Tirta Sanita siap memanjakan tamu yang singgah dengan pemandangan yang asri dari Gunung Ciremai. Dilengkapi dengan beragam channel TV Internasional, room service 24 jam, serta teh dan kopi yang siap menemani anda menghabiskan waktu sembari menikmati liburan atau menemani kesibukan anda. Hotel ini menawarkan 124 kamar dengan jenis suite dan villa yang terbagi atas deluxe recreation sebanyak 26 kamar, deluxe mountain dengan jumlah 22 kamar, deluxe business berjumlah 56 kamar, anindita suite yang menyediakan 2 kamar, audi cottage sebanyak 12 kamar, dan arinandra cottage berjumlah 6 kamar. Berbagai pilihan ruang meeting juga dipersiapkan untuk mengakomodasi keperluan anda mulai dari 10 hingga 800 pax. Ruang meeting yang disediakan merupakan ruang yang ideal untuk mengadakan konferensi, seminar, pameran dan kegiatan lainnya. Dengan rancangan elegan minimalis, semua ruang pertemuan dilengkapi dengan fasilitas memadai.

Tak cukup sampai disitu saja, anda juga dapat menikmati fasilitas lainnya seperti kolam renang, lapangan tenis, dan taman bermain anak sebagai hiburan anda bersama keluarga. Alamanda Restaurant juga memberikan berbagai pilihan hidangan dari menu Internasional, Asia, serta Indonesia. Untuk melengkapi liburan anda, anda dapat memanjakan diri di A Allysea Spa dengan pilihan pijat tradisional, sauna, dan mandi air panas. MYMAGZ - JUNI 2017 31


SNAPSHOT

JOGJA CREATIVE NATION # 2 @ LIPPO PLAZA JOGJA

32 MYMAGZ - JUNI 2017


SNAPSHOT

OPENING ARLECCHINO GELATO @ LIPPO PLAZA JOGJA

MYMAGZ - JUNI 2017 33


SNAPSHOT

THE ALLURING OF NUSANTARA @ HARTONO MALL YOGYAKARTA

34 MYMAGZ - JUNI 2017


SNAPSHOT

DJ SENSATIONS #2 @ ALILA SOLO

MYMAGZ - JUNI 2017 35


SPOTLIGHT

YOGYAKARTA

EKOLOGI DESK & COFFEE SUASANA TROPIS DI AREA PADAT YOGYAKARTA

E

kologi Desk & Coffee merupakan perpaduan coffee shop dan co-working space pertama di Yogyakarta yang berada di kawasan yang hijau dan nyaman di tengah kepadatan kota Yogyakarta. Terinspirasi unsur alam Yogyakarta, Ekologi Desk & Coffee memiliki rancangan yang unik, yakni mengusung konsep industrial raw, yang memadukan kayu, industrial, dan alam.

Jl. Pandean Sari No. 10 Condong Catur Yogyakarta Tel. +62 877 3822 1777 www.ekologi.id 36 MYMAGZ - JUNI 2017

Ekologi memiliki makna ilmu lingkungan, sesuai dengan konsep dari tempat ini. Ekologi Desk & Coffee ingin menyuarakan kampanye lingkungan untuk para pengunjung. Seperti, penggunaan gelas kopi yang dapat di daur ulang dan sampah makanan yang diproses menjadi pupuk. Selain itu, tempat ini juga menerapkan self service atau pelayanan diri sendiri. Mulai dari proses pengambilan pesanan minuman, membereskan minuman atau makanan yang dipesan hingga membuang sampah harus dilakukan sendiri. Menu yang disediakan tempat ini antara lain beragam jenis kopi, dengan pilihan mulai dari manual brew seperti V60, Chemex, Vietnam Dripp hingga signature blend seperti green tea latte, chocolate caramel. Untuk menu makanan, anda dapat mencicipi ragam menu Western seperti pasta dan classic beef burger. Beroperasi mulai pukul 09.00 hingga 24.00 WIB, Ekologi Desk & Coffee ke depannya memiliki rencana untuk memiliki beberapa acara yang rutin dilakukan di area mini stage, seperti sharing dan seminar untuk para pengunjung.


SNAPSHOT

ARTJOG 10 @ JOGJA NATIONAL MUSEUM (JNM) YOGYAKARTA

MYMAGZ - JUNI 2017 37


SPOTLIGHT

SOLO

WE BISTRO PERPADUAN WESTERN DAN EASTERN

Lantai 3 Alila Hotel Solo Building Jl. Slamet Riyadi no. 562 Solo Tel. +62 271 7461634 / +62 815 6789 5428

D

iambil dari singkatan Western dan Eastern, WE Bistro mengangkat unsur barat dan timur yang tampak dari konsep interior dan menu makanan yang ditawarkan. Berdiri pada Januari 2016 lalu, bistro ini mengusung konsep interior Jepang yang terlihat dari lokasi bar yang berada di tengah-tengah ruangan dan tampilan ornamen beragam botol minuman yang berasal dari Negeri Sakura. Memiliki kapasitas total mencapai 250 orang, WE Bistro terbagi atas area indoor yang menyediakan hingga 150 orang, dan area outdoor yang dapat menampung hingga 100 orang. Bagi yang memilih waktu nongkrong di sore hari, anda dapat menggunakan area outdoor yang memiliki rancangan berupa taman. Keseluruhan area dari WE Bistro ini dapat digunakan untuk acara gathering, ulang tahun, sharing, hingga perkumpulan komunitas. Selain itu, juga terdapat hiburan Live DJ yang berlangsung pada hari Selasa, Rabu, dan Jumat bagi para penggemar musik.

38 MYMAGZ - JUNI 2017

Selain konsep interior Jepang, WE Bistro juga menawarkan menu andalan khas Negeri Matahari Terbit yakni sushi. Terdapat 2 menu sushi yang menjadi favorit, yakni WE spicy salmon dan aburi salmon cheese roll yang patut anda cicipi. Sedangkan pilihan menu minuman yang menjadi favorit para pengunjung yakni strawberry jelly mocktail. Beroperasi setiap hari, WE Bistro melayani pengunjung dari pukul 11.00 hingga 01.00 WIB.


MYMAGZ - JUNI 2017 39


SPOTLIGHT

SEMARANG

STEAM & BREW Jl. Depok No. 36 A Semarang Tel. +62 82 144 347 078

LITTLE HEAVEN FOR COFFEE LOVER

M

enjamurnya cafe di perkotaan memang cukup pesat, terutama coffee shop yang dewasa ini telah dijadikan sebagai public space untuk bersosialisasi, berkumpul bersama teman, dan sebagai hanya untuk sekedar melepas penat dari segala rutinitas harian. Salah satu kedai kopi baru menjadi incaran para penikmat kopi di Semarang, adalah Steam & Brew. Menghadirkan interior yang modern dengan perpaduan furnitur dan ornamen kayu, serta warna putih dan clean pada dinding membuat tempat ini memberikan kehangatan dan kenyamanan bagi penikmat kopi.

Berbagai kopi spesial dihadirkan di coffee shop yang berada di Jalan Depok Semarang ini, terlebih racikan biji kopi andalan yang ditawarkan selalu beragam. Sehingga, selain menu - menu klasik seperti latte, cold brew, dan lainnya, setiap tamu dapat mencicipi seduhan kopi dengan keunggulan rasa yang berbeda. Memisahkan area smoking dengan area non-smoking, Steam & Brew beroperasi mulai pukul 10.00 - 22.00 WIB. Bagi anda yang tidak terlalu gemar dengan kopi, tempat ini juga menyajikan beragam minuman non-coffee yang siap untuk menemani anda ditambah dengan berbagai sajian mulai dari appetizer hingga main course khas Steam & Brew. 40 MYMAGZ - JUNI 2017


MYMAGZ - JUNI 2017 41


BITES

YOGYAKARTA

AROMA MAKASSAR YOGYAKARTA Jl. Pandega Duta 3 No. 20 B, Ring Road Utara, Yogyakarta +62 852 2683 4888

TAWARKAN IKAN BAKAR ALA INDONESIA TIMUR

K

ota Yogyakarta juga dikenal sebagai kota yang memiliki banyak pendatang dari luar daerah. Sehingga beragam kuliner Nusantara ditawarkan di kota budaya ini. Salah satunya yang patut dicoba adalah menu khas Indonesia Timur dari Rumah Makan Aroma Makassar. Berlokasi di Ringroad Utara, Yogyakarta, restoran ini menyuguhkan hidangan khas Sulawesi, seperti ikan bakar dan sambal colocolo. Bagi yang menyukai kuliner pedas dan gurih, anda wajib mencicipi menu-menu yang ditawarkan dari Rumah Makan Aroma Makassar. Seperti, salah satunya Ikan Bakar Kuwe Aroma yang diberi bumbu lada hitam dan rempahrempah pilihan yang didatangkan langsung dari Sulawesi. Dalam menu ikan kuwe bakar terdapat 3 jenis cara pembakaran yang dapat anda pilih sesuai selera, antara lain bakar polos, yakni ikan direndam dalam air jeruk nipis dan garam kemudian langsung dibakar. Bakar kecap dan bakar aroma yang menggunakan lada hitam dari Sulawesi Selatan.

42 MYMAGZ - JUNI 2017

Selain ikan kuwe bakar, anda juga wajib mencicipi ikan bolu bakar atau ikan bandeng. Disajikan bersama dengan sayur urap, sup ayam, dan sambal gami-gami, yang menjadi ciri khas restoran ini, terbuat dari tomat hijau yang diberi lada dan rempah-rempah khas Aroma Makassar. Beroperasi setiap hari pukul 11.00 hingga 22.00 WIB, Aroma Makassar juga menghadirkan beragam menu minuman, seperti salah satunta es pisang ijo yang segar dan lezat untuk menemani hidangan ikan segar dengan kelezatan Makassar.


MYMAGZ - JUNI 2017 43


SOLO

BITES

CRYSTAL SAPPHIRE BEST WESTERN PREMIER SOLO BARU Jl. Ir. Soekarno, Solo Baru 57552 Tel. +62 271 623 123 www.bwpremiersolobaru.com/ CrystalSapphireRestaurant

SENSASI RUPA-RUPA KULINER DUNIA

M

engusung moto “The Only Dining Restaurant With A Smart Modern Life Style,� Restoran Crystal Sapphire ini berada di dalam hotel Best Western Premier Solo Baru. Resmi beroperasi pada Desember 2015, Crystal Sapphire diambil dari nama jenis batu sesuai dengan setiap ruangan yang ada di hotel Best Western Premier Solo Baru. Restoran ini menawarkan beragam hidangan mulai dari menu tradisional Jawa, Chinese, Mediterania, Eropa, dan Western. Varian menu yang disajikan oleh Restoran Crystal Sapphire diharapkan dapat membawa sensasi keliling dunia untuk para pengunjung. Seperti salah satunya menu crusted tuna nicoise yang menjadi andalan dari restoran ini. Menu ini menyajikan ikan tuna goreng yang dihidangkan bersama beragam sayuran seperti paprika, tomat cherry, kentang, telur rebus, kemudian disiram dengan saus khas Prancis. Selain itu juga terdapat menu favorit lainnya yakni strawberry chocolate martini. Minuman ini merupakan perpaduan coklat dan martini, bagi yang menyukai cocktail, anda dapat menjajal menu minuman yang bercita rasa unik ini. Memiliki kapasitas hingga mencapai 250 orang, Restoran Crystal Sapphire menawarkan area indoor dan terrace untuk para pengunjung yang memiliki acara gathering atau pesta. Beroperasi mulai pukul 06.00 hingga 23.00 WIB, restoran ini tidak terbatas untuk tamu hotel melainkan pengunjung lainnya dapat mencicipi ragam menu yang ditawarkan oleh sang chef, mulai saat breakfast hingga dinner.

44 MYMAGZ - JUNI 2017


MYMAGZ - JUNI 2017 45


SEMARANG

BITES

IGA BAKAR NGAWULA Jl. Taman Gedung Batu No. 6 Semarang Tel. +62 811 2992 779

SAJIAN IGA UNTUK SANTAP SIANG ANDA

M

enikmati berbagai sajian olahan sapi memang tidak pernah terasa membosankan, terlebih bagi anda penggemar Iga Sapi. Salah satu tempat yang patut anda cicipi adalah yang Iga Bakar Ngawula yang berada di Kota Semarang. Sesuai dengan namanya, Iga Bakar Ngawula ini memiliki menu spesial yakni Iga Bakar dengan berbagai pilihan rasa, salah satu yang wajib anda jajal adalah Khas Ngawula. Iga bakar khas ngawula ini memiliki bumbu dengan perpaduan rempah rahasia serta kecap manis. Tekstur dagingnya yang lembut serta potongan iga yang cukup besar membuat anda dijamin puas untuk menikmatinya. Selain itu juga terdapat iga bakar saus madu, iga bakar saus barbeque, serta iga bakar saus lada hitam yang tak boleh ketinggalan untuk anda coba. Menu menarik lainnya yang wajib menjadi hidangan di atas meja anda adalah sup iga yang memiliki perpaduan kuah segar serta potongan iga yang siap memanjakan lidah anda. Selain itu pilihan juga terdapat menu nasi goreng juga tak kalah lezatnya, mulai dari pilihan babat, iso, hingga ayam. Pilihan dessert atau makanan penutup juga tersedia, seperti salah satunya banana pillow yang menawarkan rasa manis sekaligus gurih sesuai menyantap main course dari restoran Iga Bakar Ngawula ini.

46 MYMAGZ - JUNI 2017


MYMAGZ - JUNI 2017 47


LOOKS

CASUAL WEEKEND

• C E IL • Rp 199.000

• MA G NO L IA • Rp 259.000

• NI XON • Rp 1.950.000 • L E S C AT IN O • Rp 459.500

• F LY SH O ES • Rp 349.000

48 MYMAGZ - JUNI 2017


LOOKS • EDI TI ON • Rp 174.950

• P O LO • Rp 199.000

• H U SH P U P P IE S • Rp 899.000

• NIK E • Rp 899.000

• PA RACHU TE • Rp 299.000

MYMAGZ - JUNI 2017 49


LOOKS

• COCOLU LU • Rp 288.000

• PUMA • Rp 680.000

• L EE • Rp 499.000

• D TIMB E R • Rp 1.300.000

• F LY SH O E S • Rp 349.000

50 MYMAGZ - JUNI 2017


LOOKS • MO C • Rp 369.900 • SNA P B A C K • Rp 229.900

• SU NG L A SSE S • Rp 108.000

• PA R A CH UT E • Rp 249.000

• VA NS • Rp 1.149.000

Collections By PARKSON HARTONO MALL YOGYAKARTA MYMAGZ - JUNI 2017 51


ART & CULTURE

TRADISI PETIK LAUT DI PANTAI SADENG GUNUNG KIDUL

Tradisi Sedekah atau Petik Laut merupakan tradisi ungkapan syukur atas rezeki yang diberikan Tuhan, dan berkah keselamatan bagi para nelayan. Tradisi ini juga memiliki istilah lain yakni Upacara Bersih Desa atau Rasulan yang dilakukan di beberapa pantai di Gunung Kidul selain Pantai Sadeng, seperti Pantai Wediombo dan Pantai Sadranan. Pantai Sadeng terletak di wilayah Desa Songbanyu dan Desa Pucung, Kecamatan Girisubo, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta. Ritual ini diadakan warga dan nelayan Pantai Sadeng, Gunung Kidul untuk menyambut 1 Sura yang dipercaya menjadi magnet bagi ribuan warga pantai dan sekitarnya.

52 MYMAGZ - JUNI 2017


ART & CULTURE

T

radisi Petik Laut diawali dengan membawa arak-arakan berbagai sesaji berupa hasil bumi seperti sayuran dan buah yang disusun menjadi Gunungan. Selain itu juga terdapat persembahan berupa ayam hidup, ayam bakar, aneka jajanan, dan tumpeng. Dulu, juga terdapat kepala kerbau sebagai salah satu persembahan, namun kini telah ditiadakan. Dalam melakukan arak-arakan, warga dan nelayan beserta tim SAR Pantai Sadeng mengenakan busana Jawa. Setelah didoakan, sesaji dilarung ke tengah laut dengan menggunakan perahu nelayan. Biasanya sebelum dilarung terdapat ritual tanya jawab antara Juru Kunci dengan Gusti Rahayu. Proses ini ditandai dengan gelombang ombak besar, angin kencang, terkadang disertai mendung dan hujan rintik. Setelah prosesi tanya jawab selesai semua sesaji dilarung ke tengah laut dengan menggunakan kapal nelayan. Semua sesaji tidak akan dibuang atau dipersembahkan sebelum burung putih menghampiri ke tengah laut. Dan ketika burung putih muncul, semua warga beramairamai mempersembahkan sesaji tersebut untuk dibuang ke tengah laut sembari meminta doa keselamatan ketika melaut dan harapan hasil panen yang melimpah serta penuh berkah.

Sesaji yang dilarung memiliki makna sesembahan atau upah selama melaut agar para warga mendapat penghidupan. Selain doa, upacara adat, dan pelarungan sesaji, biasanya juga digelar acara adat lainnya yang turut menyemarakan tradisi ini seperti Jathilan, Ketoprak, Reog dan pegelaran Wayang Kulit semalam suntuk di tepi pantai. Hingga saat ini tradisi Petik Laut masih terus berjalan dan diadakan setiap bulan Sura. MYMAGZ - JUNI 2017 53


PERSPECTIVE

RIWAYAT PELABUHAN TANJUNG EMAS SEMARANG Sebagai Ibu Kota Propinsi Jawa Tengah, Kota Semarang identik dengan kesibukan pusat pemerintahan dan cepatnya laju pertumbuhan bisnis di Jawa Tengah. Namun mungkin banyak yang melewatkan, bahkan melupakan kota Semarang merupakan pusat lalu lintas pelabuhan penting dipantai utara pulau jawa ini.

S

edikit menilik ke belakang pelabuhan merupakan salah satu ujung tombak yang menjadikan kota ini berkembang dan menjadi salah satu kota terpenting di Pulau Jawa. Catatan sejarah yang dibuat oleh seorang Portugis bernama Tome Pires di sekitar tahun 1513 juga memberikan sedikit dari sekian banyak fakta yang menegaskan bahwa Kota Semarang menjadi salah satu tempat yang ramai dikunjungi oleh kapal – kapal pedagang yang berlabuh pada masa itu. Lalu – lalang kapal di Pantai Utara Pulau Jawa terlebih di pelabuhan yang ada di Kota Semarang ini membuat orang Belanda menyebut daerah ini sebagai “Java’s Noord-Oost kust.” Bahkan pendapatan pajak yang diperoleh dari Semarang di tahun 1677 melebihi perolehan beberapa pelabuhan yang ada di sekitarnya, salah satunya yakni pelabuhan Jepara, hingga akhirnya pada tahun 1708 oleh penguasa Belanda semua pejabat – pejabat penting dan segala catatan yang berkaitan dengan perdagangan dipindahkan ke pelabuhan Semarang.

54 MYMAGZ - JUNI 2017


PERSPECTIVE

Pada masa yang lalu, Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang terletak di sekitaran Jembatan Berok, Kota Lama, dikenal sebagai daerah Groote Boom. Peninggalannya masih dapat dijumpai hingga kini, seperti reruntuhan Menara Syahbandar dan menara bekas mercusuar yang sekarang menjadi Menara Masjid Layur. Kanal dibuka pada tahun 1880 dan akhirnya lahirlah Pelabuhan Tanjung Emas yang ditandai dengan kegagahan bangunan mercusuar berbentuk Tugu Setangkup. Menuju ke atas bangunan terdapat tangga memutar dengan sembilan buah bodes. Orientasi bangunan ini menghadap ke arah Laut Jawa. Fondasi dari pelabuhan ini menggunakan batu dan struktur dengan bata, dinding yang dilapisi dengan lempeng logam yang tahan karat. Atap berbentuk kubah kecil terbuat dari logam yang menaungi ruangan lampu mercusuar. Bangunan ini terletak di tepi perairan tepatnya pada lekukan Laut Jawa sejak tahun 1884.

Tak hanya dalam masa penjajahan, dahulu kala, beberapa Kerajaan yang kaya dengan hasil bumi di Selatan Semarang, seperti Kasunanan Surakarta, Kasultanan Yogyakarta, Praja Mangkunegaran, dan Praja Pakualaman menyalurkan hasil pertaniannya ke kota Semarang untuk melakukan aktivitas perniagaan. Setelah dibukanya Terusan Suez pada medio abad ke 19, arus perniagaan di Semarang semakin ramai yang kemudian dibangun jaringan kereta api pertama di Indonesia. MYMAGZ - JUNI 2017 55


RELAX

RAGAM PILIHAN OLAHRAGA AIR

B

anyak cara yang dapat dilakukan untuk menjadi sehat salah satunya melalui olahraga. Bagi anda yang sudah bosan dengan pilihan olahraga yang itu-itu saja, kali ini anda dapat memilih olahraga air (water sport) yang bisa dilakukan di Yogyakarta. Berikut beberapa pilihan olahraga air untuk mengisi liburan anda.

Surfing

Diving

Dayung

Bagi kalian pecinta pantai pasti sudah tidak asing lagi dengan olahraga surfing atau yang sering disebut selancar air. Surfing atau selancar air merupakan olahraga yang tumbuh dan berkembang di Amerika sekitar tahun 1960 tepatnya di Pulau Hawaii. Dan serunya lagi, anda dapat melakukan olahraga air ini di pantai sekitar anda, seperti di Pantai Parangtritis dan Pantai Wediombo, Yogyakarta. Surfing menjadi salah satu jenis olahraga ekstrim yang dapat dijadikan latihan kardiovaskular hanya dengan menggunakan papan selancar. Selain memacu adrenalin, saat melakukan olahraga surfing hampir semua bagian otot tubuh bekerja, mulai dari otot tubuh bagian atas hingga otot kaki.

Diving merupakan salah satu olahraga yang dapat digunakan juga sebagai kegiatan rekreasi. Seiring perkembangan pesat media exposure atas keindahan alam bawah laut Indonesia, semakin banyak pula yang menekuni diving sebagai hobi. Selain itu, diving dapat menjadi salah satu cara untuk mengagumi ciptaan Tuhan. Bahkan di Indonesia, setiap spot diving memiliki suasana keindahan serta ciri khas yang berbeda setiap kali diselami. Hal ini lah yang menjadikan diving wajib kamu coba untuk menciptakan momen-momen terbaik dan berkesan sebagai seorang penyelam. Spot diving di Jawa Tengah yang wajib anda jajal adalah di Pulau Karimunjawa, Jawa Tengah.

Olahraga dayung telah ada dan berkembang sejak zaman kuno. Meski olahraga Dayung ini telah dikenal sejak zaman sebelum masehi akan tetapi baru diperkenalkan dan diresmikan sebagai olahraga perlombaan pada abad Ke-16. Seiring berkembangnya masa, kemudian terciptalah cabang olahraga dayung. Dan sejak saat itu perlombaan dayung mulai menjamur dan diadakan hampir di seluruh perairan. Dan pada saat ini olahraga dayung telah menjadi cabang olahraga yang sering diperlombakan dalam berbagai kejuaraan nasional seperti Porda, dan PON dan tingkat Internasional seperti SEA GAMES, Olimpiade dan kejuaraan-kejuaraan lainnya.

56 MYMAGZ - JUNI 2017


WHAT'S ON

KOMUNITAS reISPIRASI PEDULI PELESTARIAN PENYU

P

antai Samas yang terletak di Desa Srigading, Kecamatan Sanden, Kabupaten Bantul, Yogyakarta, selain menawarkan keindahan pantainya, juga memiliki potensi alam yang luar biasa, salah satunya adalah tempat atau lahan para penyu mendarat dan bertelur. Keberadaan penyu menggerakkan salah seorang penduduk setempat, bernama Bapak Rudjito yang akhirnya membentuk konservasi penyu pada tahun 2002. Kegigihan Bapak Rudjito terhadap pelestarian penyu menginspirasi sekelompok pemuda yang kemudian ikut membentuk komunitas reISPIRASI dengan pendiri Deny Widyanto pada tahun 2014. Dalam melakukan pelestarian penyu, komunitas ini didukung dan didampingi oleh Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA). Komunitas yang biasanya berkumpul setiap hari Minggu di kediaman Bapak Rudjito, Pantai Samas ini memiliki tujuan salah satunya untuk membangun kesadaran terhadap pelestarian penyu. Namun di komunitas ini, kegiatannya tidak melulu pada pelestarian penyu melainkan persoalan yang lebih luas, yakni ekowisata. Seperti kegiatan penanaman mangrove, pohon cemara, memberi makan penyu yang berada di kolam penangkaran penyu Pantai Samas, dan interaksi dengan masyarakat.

Di area ini, anda dapat menyaksikan beberapa spot yang telah diberi tanda untuk para spesies penyu yang pernah mendarat di pantai, antara lain Chelonia Mydas (penyu hijau), Lepidochelys Olivacea (penyu abu), Eretmochelys Imbricata (penyu sisik) dan Dermochelys Coriacea (penyu belimbing). Untuk rencana selanjutnya, komunitas reISPIRASI tengah menggodog sebuah ruang untuk diskusi bernama Omah Senthong Tengah Samas. Tempat ini akan digunakan untuk bertukar pikiran dan pengalaman untuk membangun Pantai Samas bersama. Diharapkan tempat ini akan menyediakan fasilitas perpustakaan, ruang diskusi, pelatihan, penelitian dan rumah singgah bagi masyarakat yang peduli terhadap konservasi sumber daya di pesisir Pantai Samas. MYMAGZ - JUNI 2017 57


DEVICE

CORSAIR GLAIVE RGB Bagi anda penggemar game pasti sudah tidak asing dengan merk yang satu ini. Beberapa waktu lalu, Corsair, perusahaan komponen PC dan gaming, mengumumkan peluncuran gaming mouse “Corsair Glaive RGB.” Mouse keluaran terbaru ini dikombinasikan dengan teknologi sensor optik 16000 Dpi, membuat mouse ini memiliki keistimewaan karena terdapat grip ibu jari bermagnet yang bisa ditukar serta permukaan yang ergonomis. Glaive RGB juga mengadaptasi gaya bermain dengan cepat. Mouse ini dapat merespon super cepat hingga 50 juta klik.

DIOR HOMME X SENNHEISER Brand fashion ternama, Dior Homme bekerja sama dengan perusahaan elektronik asal Jerman, Sennheiser berhasil membuat sebuah kolaborasi cantik dengan melahirkan peralatan audio. Meliputi home headphone, amplifier, bluetooth headphone dan earphone yang termasuk dengan satu set luxe metal box. Alat-alat audio ini memiliki sentuhan warna hitam dan merah yang menjadi ciri khas dari Dior Homme. Belum ada keterangan mengenai harga dari koleksi terbaru ini, produk baru ini akan tersedia mulai bulan Juni 2017 ini.

LOMO’INSTANT AUTOMAT GLASS Lomography baru saja mengeluarkan produk terbarunya “The Lomo’instant Automat Glass Magellan” dengan lensa wide-angle dan aperture terbesar dari semua kamera instan yang pernah ada. Kamera ini merupakan kamera Instax-compatible dengan aperture f/4.5 - f/22 yang memungkinkan anda untuk mengambil gambar dengan kondisi cahaya yang rendah dan tinggi. Selain itu, kamera ini juga memiliki lensa Focal Length berjarak 38mm, Bulb Shutter Speed max. 30 seconds, dan 8s1/250 (Auto Shooting Mode). 58 MYMAGZ - JUNI 2017


DEVICE

CANON POWERSHOT G9X MARK II Bagi penggemar Canon, anda harus bersiap untuk Power Shot G9X Mark II yang akan segera mendarat di Indonesia. Dibanderol harga sekitar 6 jutaan, PowerShot G9X Mark II siap menjepret hingga 8,1 foto per detik. Selain itu, juga terdapat kemampuan mengolah format file RAW langsung di kamera, Wi-Fi, dan USB charging dengan menggunakan port micro-USB. Kamera ini juga sanggup merekam footage dengan resolusi hingga full-HD (1.920 x 1.080 piksel) dan frame rate 60 FPS.

APPLE WATCH NIKE+ Kejutan segera datang bagi para penggemar Apple dan Nike, brand sport ini baru saja mengumumkan bahwa empat band atau tali baru untuk produk Apple Watch telah diluncurkan. Band terbuat dari bahan yang sama seperti bahan yang digunakan Apple untuk band-band Sport dan juga perforasi untuk ventilasi yang lebih baik serta tidak membuat keringat berlebihan di pergelangan tangan anda. Rancangan ini disesuaikan dengan beberapa keluaran sepatu Nike sehingga memudahkan anda untuk menyesuaikan dengan penampilan sporty namun tetap catchy.

SAMSUNG GEAR VR Samsung kembali menghadirkan gear virtual reality (VR) yang berbeda dengan seri sebelumnya, versi baru yang rencananya akan diluncurkan bulan Juli ini akan dilengkapi dengan controller atau alat pengendali. Alat ini memiliki tombol dan panel sentuh yang dapat dipakai sebagai piranti navigasi di dunia VR. Harga untuk gear ini juga dapat dibilang cukup terjangkau yakni 1,6 juta rupiah.

MYMAGZ - JUNI 2017 59


CLIPS

MOVIE

SURAT KECIL UNTUK TUHAN Film ini menceritakan tentang kehidupan seorang kakak beradik yatim piatu, bernama Anton dan Angel. Kedua kakak beradik ini terpisah karena sebuah peristiwa, Angel yang diperankan oleh Bunga Citra Lestari, diadopsi oeh keluarga mampu, sedangkan sang kakak tidak diketahui keberadaannya. Di perjalanan waktu, Angel bertemu dengan Martin yang diperankan oleh Joe Taslim, seorang dokter muda asal Indonesia yang tampan dan baik hati. Rencananya film Surat Kecil Untuk Tuhan ini akan ditayangkan pada Juni 2017.

MUSIC CHARLIE PUTH “ATTENTION” Setelah berhasil menggebrak dunia hiburan musik dengan single lagu yang berjudul “see you again” with Wiz Khalifa untuk soundtrack film Fast Furious 7 kemudian singles “One call Away” dan memasuki top Billboard music award Hot 100. Charlie Puth kembali merilis single kolaborasi dengan Selena Gomez yang berjudul ”We Don’t Talk Anymore” hingga lagu tersebut berhasil mendominasi berbagai chart lagu. Setelah dinobatkan sebagai salah satu penyanyi solo pria terbaik. Kini, Charlie Puth kembali merilis sebuah single sebagai wujud eksistensinya untuk terus berlanjut di dunia musik dengan judul”Attention.”

BOOK OCEAN BREEZE Buku yang ditulis oleh Cepi R. Dini ini diterbitkan pertama pada tahun 2015 oleh penerbit Ice Cube. Novel ini bercerita mengenai seorang gadis, bernama Ocean Alamanda yang harus tinggal bersama sang Ayah yang tidak pernah ia kenal. Dengan latar belakang cerita di Amerika, gadis blasteran Amerika-Indonesia ini selama hidupnya hanya tinggal berdua dengan ibunya yang kemudian meninggal. Ia terkejut ketika pengacaranya membawa kabar bahwa ia harus tinggal bersama ayah kandungnya yang tidak pernah ia kenal. Novel Ocean Breeze ini bercerita mengenai kepercayaan Ayah terhadap anak yang harus beradaptasi dengan seseorang atau tempat baru. 60 MYMAGZ - JUNI 2017


CLIPS

MOVIE TRANSFORMERS 5 : THE LAST KNIGHT

Melanjutkan sekuel dari film sebelumnya, Transformers 5 : The Last Knight ini bercerita mengenai Cade Yeager yang diperankan oleh Mark Wahlberg bersama dengan putri dan kekasihnya beserta tim Autobots yang bersama-sama melindungi bumi dari ancaman Unicron. Skenario garapan Matt Holloway dan Art Marcum ini disutradarai oleh Michael Bay yang rencananya akan tayang pada 23 Juni 2017.

PARAMORE “AFTER LAUGHTER”

MUSIC

Setelah, Zac Farro drummer Paramore kembali bergabung, tepat pada 12 Mei lalu, Paramore resmi mengumumkan album baru kelima mereka berjudul “After Laughter.” Setelah vakum produksi selama 4 tahun, band yang menyanyikan lagu “Aint’t It Fun” ini menghadirkan 12 single lagu dengan dominasi Williams dan York dalam pengerjaan album ini. Selain, single lagu, Band yang dikomandani oleh Hayley Willams ini juga merilis video klip “Hard Times” dengan sutradara Andrew Joffe. Lagu synt-pop yang dibawakan oleh William ini menyuguhkan konsep gaya Paramore pada dekade 80-an. Diproduseri oleh Justin Meldal-Johnsen, pengerjaan rekaman album “After Laughter” ini juga merupakan album pertama Paramore di kota mereka sendiri, Nashville.

BOOK MEMORIZING LIKE AN ELEPHANT Ditulis oleh Yudi Lesmana, seorang pakar memori yang mempelajari teknik mengingat yang memiliki rekor MURI sebagai “Pria Indonesia Pertama dan Termuda, yakni usia 14 tahun yang mampu mengingat 880 digit angka acak dalam waktu 60 menit.” Buku ini merupakan seri ketiga dari Memorizing Like An Elephant yang ditulis khusus untuk para profesional. Contoh-contoh kasus yang ada di buku ini menjawab masalah daya ingat yang dihadapi para profesional dengan metode-metode yang melatih fokus, disiplin, dan kreativitas. MYMAGZ - JUNI 2017 61


MYINFO

PILIHAN WISATA BAHARI YOGYAKARTA DAN JAWA TENGAH

Musim panas telah tiba, tidak ada salahnya untuk merencanakan agenda liburan bersama rekan kerja, orang tercinta serta keluarga. Seperti pilihan wisata bahari di Yogyakarta dan Jawa Tengah (Semarang dan Jepara) yang dapat menjadi daftar liburan anda, terlebih bagi yang merindukan kelembutan pasir pantai dan deburan ombak.

Pantai Baruna, Semarang Penggila senja wajib berkunjung ke Pantai yang berada di Kota Semarang ini. Mungkin masih terdengar asing, namun bagi kalangan tertentu, nama pantai ini sudah tidak awam lagi. Meskipun lokasinya masih cukup sulit untuk dijangkau tetapi anda wajib bertandang ke pantai ini karena dijamin tidak akan membuat anda kecewa. Terlebih terdapat rumput ilalang tinggi yang kerap menjadi daya tarik tersendiri, terutama bagi anda penggemar foto yang ingin mendapatkan spot – spot cantik.

Pantai Mororejo, Jepara Satu lagi pantai yang wajib anda kunjungi bila singgah di Kota Jepara, yakni pantai Mororejo. Pantai ini bisa dibilang masih relatif sepi, cocok untuk anda yang ingin melepas penat dari segala aktivitas anda. Di sisi pantai ini juga terdapat beberapa gazebo serta kursi santai yang dapat anda gunakan sembari menikmati deru ombak, ditambah dengan salah satu sudut foto yang kerap menjadi incaran para penggila sosial media, yakni ayunan yang berada di tepi pantai, membuat anda terasa berada di salah satu pantai yang ada di Lombok.

62 MYMAGZ - JUNI 2017


Curug Siluwuk, Yogyakarta

MYINFO

Satu lagi tempat apik dan asyik untuk rekreasi yang disuguhkan oleh Bukit Menoreh yakni Curug Siluwuk. Curug Silwuk terletak di Dusun Keweron, Samigaluh, Kulonprogo, Yogyakarta. Meski medan perjalanannya berliku, licin dan terjal, setelah sampai di lokasi, anda akan merasakan kesejukan alam dan suasana tenang dari hilir air terjun. Di tempat ini anda juga dapat berenang atau sekedar bermain air ditemani dengan suara kicauan burung serta dedaunan.

Pantai Pringjono, Yogyakarta

Photo by Alan Nobita

Sesuai dengan namanya, Pantai Pringjono memiliki deretan pohon bambu di sekitar pantai. Terletak tidak jauh dari kota Yogyakarta, untuk mencapai Pantai Pringjono, anda hanya cukup menuju Gunungkidul menuju ke sebelah barat Pantai Nguyahan dengan rute trekking yang super mengesankan. Terletak di wilayah desa Krambil sawit, Saptosari, Gunungkidul, Yogyakarta, Pantai Pringjono menawarkan suasana semilir yang teramat sepi dan deburan ombak dari pasir putihnya sehingga sangat cocok bagi anda yang ingin menepi sejenak dari keriuhan kota.

Mercusuar Pantai Pandansari Berdekatan dengan Pantai Parangtritis, kurang lebih 30 km ke arah barat, anda akan disuguhkan dengan pantai Pandansari yang memiliki banyak tanaman cemara laut. Di pantai ini, juga terdapat mercusuar yang menjadi daya tarik wisatawatan. Untuk menuju puncaknya, anda hanya perlu menaiki tangga yang melingkar di tepian bangunan. Meski cukup melelahkan dan membutuhkan tenaga ekstra, setelah nanti sampai puncak, anda akan disuguhan dengan pemandangan indah ditemani dengan sepoi angin laut dan gemuruh ombak. Selain suguhan pemandangan garis pantai dan laut lepasnya, anda juga dapat melihat sunset dari puncak Mercusuar Pandansari. MYMAGZ - JUNI 2017 63


MY COMMENT

myComments

I

ndonesia sebagai negara kepulauan memiliki potensi bahari yang luar biasa. Kekayaan bahari ini meliputi hasil ikan laut, terumbu karang, hasil tambang, hingga pariwisata. Setiap pulau maupun kepulauan di Indonesia dapat dijadikan destinasi wisata bahari, mulai dari aktivitas menyelam, snorkeling, selancar, memancing, hingga wisata sejarah dan budaya bahari. Berikut penuturan mereka mengenai destinasi bahari yang ingin dikunjungi di Indonesia.

Saya sangat menantikan kesempatan untuk mengunjungi Virgin Beach di Bali. Pantai dengan pasir putih dan lokasinya yang tersembunyi menjadi daya tarik tersendiri bagi saya. Menurut saya Virgin Beach merupakan salah satu pantai yang unik di Indonesia dan saya tidak ingin melewatkan moment kunjungan saya di Virgin Beach. NATALIA DESIANDRA SALES EXECUTIVE HYATT REGENCY YOGYAKARTA

Wisata bahari yang ingin saya kunjungi adalah Ternate. Alasannya, Ternate merupakan salah satu wisata bahari yang keindahannya tidak dapat dituliskan dengan kata-kata. Saya menyukai pantainya yang memiliki laut yang jernih. Rasanya ingin sekali untuk terjun menyelam hingga dasar laut meskipun saya tidak bisa menyelam. Selain itu, wisata bahari Ternate dan Tidore juga memiliki sejarah yang menarik untuk dieksplore. MIA KAMILA TRAVEL BLOGGER JEJAKJELATA.COM

Tujuan saya apabila ingin menikmati wisata Bahari di Indonesia adalah Kepulauan Bali dan Lombok. Menurut saya kedua tempat tersebut ideal bagi pecinta diving dan terumbu karang dengan berbagai ekosistem laut yang cantik di sana. Tidak hanya untuk pecinta diving, namun, laut di Bali dan Lombok juga menjanjikan ombak yang bagus bagi pecinta surfing. Kemudian juga wajib ke Kepulauan Raja Ampat Papua Barat yang memiliki beragam terumbu karang yang indah. Selain itu, yang harus disambangi adalah Wakatobi, Sulawesi Tenggara. Siapa yang tidak ingin mengintip terumbu karang dan biota laut di sana. PRASETYO ADE NUGROHO RESERVATION SUPERVISOR THE ALANA HOTEL & CONVENTION CENTER SOLO

64 MYMAGZ - JUNI 2017


MYMAGZ - JUNI 2017 65


SNAPSHOT

OPENING DAILIS NOON @ SEVEN SOUL DE ARCADE

66 MYMAGZ - JUNI 2017


SNAPSHOT

JOGJA TRAVEL MARKET 2017 @ BANGSAL KEPATIHAN DINAS YOGYAKARTA

MYMAGZ - JUNI 2017 67


SNAPSHOT

CENTRO BEAUTY BASH @ CENTRO PLAZA AMBARRUKMO

68 MYMAGZ - JUNI 2017


SNAPSHOT

CORPORATE AND MEDIA GATHERING 4TH ANNIVERSARY @ CGV BLITZ HARTONO MALL

MYMAGZ - JUNI 2017 69


SNAPSHOT

SOLO MENARI 24 JAM @ SOLO

70 MYMAGZ - JUNI 2017


SNAPSHOT

SEMARANG NIGHT FESTIVAL 2017 @ SEMARANG

MYMAGZ - JUNI 2017 71


HOTEL HYATT REGENCY YOGYAKARTA Suasana dan lokasinya yang terletak di sebelah utara kota Yogyakarta, menawarkan ketenangan dan pemandangan indah dari Gunung Merapi. www.yogyakarta.regency.hyatt.com Jl. Palagan Tentara Pelajar, Yogyakarta Tel. +62 274 869123

ALILA SOLO Alila Solo menawarkan tempat tinggal yang tak tertandingi serta akses dengan berbagai pemandangan alam, budaya dan potensi bisnis Jawa Tengah. www.alilahotels.com Jl. Slamet Riyadi No. 562, Solo, Java Tel. +62 271 6770888

THE PHOENIX HOTEL YOGYAKARTA Menempati bangunan bersejarah, hotel ini memiliki 144 kamar, restoran, bar, kolam renang, spa, dan fasilitas konferensi. www.mgallery.com Jl. Jenderal Sudirman 9, Yogyakarta Tel. +62 274 566617

INNSIDE BY MELIA Dengan menggabungkan konsep bisnis dan leisure, Innside by Melia hadir di Yogyakarta dengan konsep design yang fresh, modern, dan stylish. Menawarkan 242 kamar dengan 4 kategori, yakni Innside Studio, Innside Premium, Inside Loft, dan Innside Lifestyle. www.melia.com Jl. Ringroad utara, Maguwoharjo, Selaman, Yogyakarta Tel. +62 274 6008888

SWISS-BELHOTEL YOGYAKARTA Berada tepat di tengah kota, strategis di jalur bisnis dan wisata. SwissBelhotel Yogyakarta menawarkan 121 kamar, mengadaptasi nuansa post-modern dan Jawa yang kental di setiap detailnya. Memiliki fasilitas 8 meeting room, spa & gym, rooftop bar dan infinity pool di puncak tertinggi. gym, swiss-belhotel.com Jl. Jend. Sudirman No. 69, Yogyakarta Tel. +62 274 292 1888

72 MYMAGZ - JUNI 2017


HOTEL SOLO PARAGON HOTEL & RESIDENCES Hotel bintang 4 pertama di Solo yang terhubung dengan pusat perbelanjaan modern dan city-walk dining dalam kawasan Solo Paragon Superblock. www.soloparagonhotel.com Jl. Dr. Soetomo, Solo Tel. +62 271 7655888

JAMBULUWUK MALIOBORO Hotel 144 rooms bintang 4 yang memadukan unsur modernitas dan keramahan budaya lokal dalam setiap detail interior dan pelayanannya. www.jambuluwuk.com Jl. Gajah Mada 67, Yogyakarta Tel. +62 274 585655

HARPER MANGKUBUMI YOGYAKARTA Hadir dengan sentuhan desain pedesaan yang dipadukan dengan suasana modern kontemporer dan warna-warna khas musim gugur, Harper Mangkubumi Yogyakarta memiliki lokasi yang strategis dan dekat jantung kota Yogyakarta. www.harperhotels.com Jl. Mangkubumi No 52 Yogyakarta Tel. +62 274 2920008

NEO+ AWANA YOGYAKARTA Neo+ Awana Yogyakarta yang hadir dengan perpaduan gaya kontemporer dan nuansa Jawa, interior design yang segar dan juga lokasi yang strategis. www.neohotels.com Jl. Mayjen Sutoyo No.52 Yogyakarta Tel. +62 274 4580111

CAVINTON HOTEL YOGYAKARTA Cavinton Hotel Yogyakarta yang berlokasi dekat dengan kawasan Malioboro ini memiliki 208 kamar, 5 meeting room, dan 2 ballroom untuk melengkapi kegiatan konferensi dan pertemuan anda. Pelayanan yang disajikan merupakan keramah-tamahan Indonesia yang hangat khas Yogyakarta. www.cavintonhotel.com Jl. Letjend Suprapto No.1 Ngampilan Yogyakarta Tel. +62 274 6429988

MYMAGZ - JUNI 2017 73


HOTEL GRAND ARTOS HOTEL & CONVENTION MAGELANG Hotel bintang 4 yang menjadi landmark Magelang ini memberikan fasilitas yang lengkap. Terletak di lokasi strategis jalur utama dan mengusung konsep ramah lingkungan, Grand Artos Hotel terkoneksi langsung dengan Artos Mall. www.grandartoshotel.com Jl. Mayjen. Bambang Sugeng No.1 Magelang, Jawa Tengah Tel. +62 293 3218888

h-BOUTIQUE HOTEL YOGYAKARTA Hotel bintang 3 dengan sentuhan mewah yang identik dengan adat Jawa khususnya Yogyakarta. www.h-boutiquehotel.com Jalan Prof. Yohanes No.1 Sagan, Yogyakarta Tel. +62 274 6429742

YELLOW STAR HOTEL AMBARRUKMO YOGYAKARTA Hotel bintang 3 dengan konsep desain bergaya semi gallery ini, memiliki lokasi strategis yang dekat dengan lokasi ternama seperti bandara Adisucipto, pusat perbelanjaan, Candi Prambanan, dan obyek lainnya. www.yellowstar.co.id Jl. Laksda Adisucipto No 23 Yogyakarta Tel. +62 274 2800 719

YELLOW STAR HOTEL GEJAYAN YOGYAKARTA Berjarak 5 km dari Bandara Adisucipto, Yellowstar Gejayan menawarkan rooftop restoran untuk melihat pemandangan kota Yogyakarta sehingga dapat menambah relaksasi anda. www.yellowstar.co.id Jl. Affandi No.27, Yogyakarta Phone: +62 274 2921 369

de LAXSTON HOTEL Hotel bintang 3 yang memiliki lokasi strategis dan berdiri di kawasan bisnis yang hanya berjarak 10 menit saja dari sentra belanja Malioboro, menjadikan de Laxston de Laxston Hotel sebagai pilihan favorit. www.de.laxstonhotel.com Jl. Urip Sumoharjo No. 139 A Yogyakarta Tel. +62 274 552552 74 MYMAGZ - JUNI 2017


HOTEL SAMBI RESORT SPA & RESTO Atmosfer pedesaan yang kuat dengan nuansa alam pegunungan dan topografinya yang berkelok serta eksotis menjadi keunggulan tersendiri bagi Sambi Resort Spa & Resto Yogyakarta. www.sambiresort.com Jl. Kaliurang Km 19.2, Desa wisata Sambi, Yogyakarta Tel. +62 274 4478777

GRAGE RAMAYANA HOTEL Hotel yang berlokasi di area malioboro dengan konsep modern minimalist, dekat dengan pusat perbelanjaan, wisata kraton dan stasiun Tugu. www.gragejogjahotel.com Jl. Sosrowijayan 33 Malioboro, Yogyakarta Tel. +62 274 512928

GRAGE JOGJA HOTEL Hotel berbintang 3 yang terletak strategis di area Malioboro ini hadir dengan bangunan baru bergaya modern minimalis untuk para pengunjung. www.gragejogjahotel.com Jl. Sosrowijayan 242 Malioboro, Yogyakarta Tel. +62 274 560125

FAVE HOTEL KOTABARU Hotel berbintang tiga dengan 75 rooms yang menawarkan kemegahan dalam nuansa batik ini berlokasi di tengah kota Yogyakarta. Lokasi ini akan memberikan kenyamanan tinggal dalam suasana yang tenang dan jauh dari keramaian pusat kota. www.favehotels.com JL. I Dewa Nyoman Oka 30 Yogyakarta Tel. +62 274 2923777

THE GROVE EXPRESS HOTEL Dengan desain modern, The Grove Express Hotel dapat menjadi pilihan tepat bagi anda yang sedang melakukan perjalanan bisnis ataupun berlibur. Terletak di kawasan Timoho, The Grove Express Hotel hadir memberikan kenyamanan dan ketenangan di tengah riuh kota Yogyakarta. www.thegrove-express.com Jl. Ganesha II No. 53 Timoho Yogyakarta Tel. +62274 554333 MYMAGZ - JUNI 2017 75


RESTAURANT, CAFE & BAR THE HARVEST PATISSIER & CHOCOLATIER The Harvest Patissier & Chocolatier menghadirkan dessert premium dan berkualitas bergaya Eropa di area strategis Semarang. Beragam pilihan dessert disuguhkan antara lain cakes dan cookies yang semuanya menggunakan bahan-bahan dengan mutu terbaik. Jl. S. Parman No. 72 Gajahmungkur, Semarang Tel. +62 24 86010810 www.harvestcakes.com

BILIK KAYU HERITAGE RESTO Mengusung konsep Jawa tradisional pada bangunannya, Bilik Kayu Heritage Resto menghadirkan sederet menu Nusantara yang beragam. Terdiri dari beberapa bilik yang menggunakan nama-nama Jawa, restoran ini dapat digunakan untuk berbagai acara, mulai dari makan malam keluarga hingga gathering. Jl. IPDA Tut Harsono no. 72 Timoho Yogyakarta Tel. +62 274 292 3988 www.bilikkayuresto.com

LAWAS 613 Lawas 613 menawarkan tema vintage javanese dalam penataan interior serta mengambil konsep al-fresco dining. Nikmati hidangan yang lezat seperti seperti nasi goreng buntut, garang asem iga, maupun bakmi jawa. Dengan sajian hidangan Nusantara yang lezat, Lawas 613 dapat menjadi tempat hang out yang menyenangkan. Jl. Prawirotaman II No 613 Yogyakarta Tel. +62 274 370777 www.adhisthanahotel.com

D’SKY BAR LOUNGE D Sky Bar merupakan sky lounge roof top pertama di Yogyakarta yang dapat anda pilih sebagai tempat untuk menikmati keromantisan matahari terbenam. Berada di lantai 7, Ibis Styles Hotel Yogyakarta, D’Sky Bar memiliki 3 sudut menarik untuk para pengunjung, antara lain area sofa yang berdekatan dengan bar, area poolside yang paling pas untuk menikmati sunset, dan amphitheater untuk menonton DJ atau live performance music. Jl. Dagen No. 109 Yogyakarta Tel. +62 274 588 889

BLV SWEETS & DELI Diambil dari kata Boulova, BLV Sweets & Deli menawarkan lebih dari 100 menu dari Asian hingga Western. Berlokasi di pusat kuliner, Nologaten, BLV Sweets & Deli memberikan beragam pilihan menu dari breakfast hingga dinner. Ruko Nologaten Square Jl. Ambarmadu Nologaten Kav. C/CT 14 Yogyakarta Tel. +62 274 488 526 www.blvsweetsdeli.com 76 MYMAGZ - JUNI 2017


RESTAURANT, CAFE & BAR AGRA ROOFTOP & BAR Berada di lantai 29 Hotel Alila Solo, Agra Rooftop & Bar memiliki konsep rooftop bar dan panoramic stylish lounge yang terdiri dari 2 ruangan yaitu indoor dan outdoor. Selain itu, saat cuaca cerah anda dapat menikmati sunset di Agra Executive Lounge dengan latar belakang sungai dan gunung di Solo. Jl. Slamet Riyadi No. 562 Solo Surakarta Tel. +62 271 677 0888 www.alilahotels.com

CHADIS ROOFTOP & BAR Berdiri di kawasan pusat kota Yogyakarta, tepatnya di rooftop salah satu hotel berbintang 4, Swiss-Belhotel Yogyakarta, rooftop bar ini mengusung konsep ruang terbuka sehingga cocok bagi anda untuk menikmati udara segar di segala suasana. Jl. Jend. Sudirman No. 69 Yogyakarta 55224 Tel. +62 274 2921888 www.swiss-belhotel.com/chadisrooftopandpoolbar

BLACK CIRCUS Black Circus merupakan salah satu cafe di pusat kota Yogyakarta yang memiliki desain interior unik dan asyik. Memadukan konsep pertunjukan sirkus dan dominan warna hitam, Black Circus Coffee, Bar and Kitchen menghadirkan nuansa hangat dan membuat para pelanggan yang datang merasakan suasana yang berbeda. Jl. Mrican Baru No. 1, Yogyakarta Tel. +62 877 3905 7000

CIAO POINT Berlokasi di area strategi Yogyakarta, Ciao Point menawarkan gelato asli dari negeri asalnya. Dengan konsep industrialis, anda akan mendapatkan nuansa Italia yang kental dari berbagai ornamen yang disuguhkan. Selain menawarkan 40 macam rasa gelato yang segar, Ciao Point juga memberikan pilihan pasta dan pizza untuk anda. Jl. Affandi (Gejayan) No. 7 Yogyakarta Tel. +62 274 545 505

SUA COFFEE

Sesuai dengan namanya, SUA Coffee ingin menjadi tempat untuk bersua bersama kerabat, ditemani obrolan hangat dan menikmati secangkir kopi. Buka tiap hari pukul 11.00-24.00 WIB. Jl. Kenari No 6A Demangan Baru, Yogyakarta Tel. +62 274 2921350

MYMAGZ - JUNI 2017 77


ATTRACTION CANDI BOROBUDUR Candi terbesar yang merupakan peninggalan sejarah dan tercatat sebagai UNESCO World Heritage. Magelang, Jawa Tengah

RAMAYANA BALLET CANDI PRAMBANAN Nikmati cerita Ramayana di pentas terbuka dengan latar Candi Prambanan yang megah pada malam hari. Jl. Raya Yogya Solo Km. 16 Prambanan, Yogyakarta Tel. +62 274 496402

KRATON YOGYAKARTA Rasakan kentalnya budaya dan sejarah Kraton. Kraton Yogyakarta merupakan tempat yang wajib dikunjungi saat berlibur di Yogyakarta. Kraton Yogyakarta, Jl. Rotowijayan 1 Yogyakarta Tel. +62 274 374500

78 MYMAGZ - JUNI 2017

MUSEUM MERAPI Lebih mengenal Gunung Merapi lewat Museum yang berada di daerah tinggi yang sejuk ini. Jl. Boyong, Dusun Banteng, Desa Harjobinangun, Sleman,Yogyakarta Tel. +62 274 868405 ext. 1866

GEMBIRA LOKA ZOO Tak hanya bisa mencoba berbagai wahana permainan dan menyaksikan tingkah aneka satwa, di Gembira Loka Anda juga bisa menemukan kadal raksasa, Komodo Dragon. Jl. Kebun Raya 2, Yogyakarta, Tel. +62 274 373 861

TAMAN PELANGI Di taman ini kita bisa melihat pelangi bahkan di malam hari. Lampion aneka bentuk dan warna memanjakan mata. Bermacammacam wahana permainan juga tersedia. Monumen Jogja Kembali, Jl. Lingkar Utara, Yogyakarta Tel. +6287839887929

MUSEUM SONOBUDOYO Museum Negeri Sonobudoyo sebagai salah satu Museum yang bersifat umum, yakni memiliki 10 jenis koleksi. Diantaranya adalah koleksi Geologi, Biologi, Arkeologi, Senirupa, Keramologika, dll. No 6, Jl. Pangurakan Yogyakarta, Ngupasan, Gondomanan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55122

TAMAN PINTAR Pernah terbayang ada parabola yang bisa berbisik? Atau dinding yang bisa berdendang? Semuanya ada di Taman Pintar. Jl. Panembahan Senopati 1-3, Yogyakarta, Tel. (+62 274 583 713, 583 631

KRATON SURAKARTA Keraton Surakarta adalah tempat wisata di Solo yang menjadi primadona di kota Solo. Di Kraton, wisatawan bisa berkeliling menikmati koleksi benda kuno di museum dan berfoto dengan prajurit Penjaga Kraton Surakarta. Kelurahan Baluwarti, Kecamatan Pasar Kliwon, Solo


ATTRACTION KALIURANG Menikmati pesona alam di ujung utara Yogyakarta. Bersentuhan dengan udara sejuk dan meresapi suasana romantis ala nyonya dan meneer Belanda tempo doeloe di Kaliurang yang terletak di kaki Gunung Merapi. Desa Hargobinangun, Pakem, Sleman, Yogyakarta

KALIADEM Kaliadem adalah tempat melihat keindahan Gunung Merapi dan jejak ganasnya letusan gunung itu pada tahun 2006 lalu. Sleman, Yogyakarta

PARANGTRITIS Nikmati sunset sambil having fun menaklukkan gundukan pasir dengan ATV (All-terrain Vechile) ataupun menyusuri pantai dengan bendi dalam senja yang romantis. Jl. Parangtritis km 28, Yogyakarta

SEAFOOD DEPOK Pantai Depok menyajikan hidangan ikan segar dan sejumlah hasil tangkapan laut lainnya dalam nuansa khas restaurant pesisir. Depok, Bantul, Yogyakarta

PANTAI SUNDAK Bukan cuma ombak saja yang bisa dinikmati ketika ke pantai, tetapi juga bukti sejarah dan berkah yang ada; misalnya gua karang yang menjadi tempat perkelahian asu (anjing) dan landak. Desa Sidoharjo, Tepus, Gunungkidul, Yogyakarta.

PANTAI INDRAYANTI Selain menawarkan pesona pantai berpasir putih dengan air laut yang jernih, Indrayanti juga menawarkan sensasi dinner romantis bertabur bintang di restauran yang terletak di tepi pantai. Tepus, Gunungkidul, Yogyakarta.

PANTAI SIUNG Pantai Siung kaya akan karangkarang raksasa. Tebing karangnya memiliki 250 jalur pemanjatan, juga tempat tepat untuk menikmati panorama pantai. Ada pula karang menyerupai siung wanara yang menjadi dasar penamaan pantai. Tepus, Gunungkidul, Yogyakarta

PANDAWA WATER WORLD SOLO BARU Pandawa Water World Solo Baru menawarkan pengalaman bermain air yang menyenangkan bagi keluarga dengan fasilitas lengkap sehingga cocok untuk semua umur. Jl. Cemara Raya Solo Baru, Sukoharjo Tel. +62 271 626955

MUSEUM MANUSIA PURBA SANGIRAN Sebuah museum unik yang mempunyai koleksi berupa fosil-fosil manusia purba. Dengan lebih dari 13,000 koleksi fosil manusia purba. Desa Krikilan, Kecamatan Kalijambe, Sragen

MYMAGZ - JUNI 2017 79


ACTIVITY CITRA ELO Nikmati sensasi wisata sambil bertualang Citra Elo menyediakan arung jeram, outdoor games (airsoft games, paintball, flying fox), management training dan riverside restaurant. Jl. Raya Mendut - Sendangsono Km 0,2 Progowati, Mungkid, Magelang Tel. +62 293 788 435

KALISUCI Mengarungi sungai bawah tanah menggunakan ban pelampung menjanjikan sensasi tersendiri. Petualangan sesungguhnya dimulai saat aliran sungai memasuki relung gua yang gulita. Semanu, Gunungkidul, Yogyakarta

SEPEDA MALAM ALUN-ALUN KIDUL Saat malam, Alun-alun Kidul dipenuhi masyarakat yang mencari hiburan murah. Kerlap-kerlip lampu dari odong-odong yang mengelilingi alun-alun menambah kemeriahan.

80 MYMAGZ - JUNI 2017

GOA JOMBLANG Goa Jomblang merupakan goa vertikal dengan hutan purba yang rapat di dasarnya. Lorong 300 m yang dihiasi dengan ornamen goa akan membawa anda menuju Goa Grubug, tempat di mana bisa menyaksikan cahaya surga. Semanu, Gunungkidul, Yogyakarta

GUNUNG NGLANGGERAN Gunung Nglanggeran adalah gunung api purba berbentuk bongkahan batu raksasa. Selain dapat menyaksikan sunset & sunrise yang mempesona serta gemerlap Jogja di malam hari. Desa Nglanggeran, Patuk, Gunungkidul, Yogyakarta

TAMAN SRIWEDARI Dahulu kala, Taman Sriwedari dibuat untuk tempat rekreasi keluarga kerajaan. Sekarang ini, Taman Sriwedari adalah salah satu tempat wisata di Solo yang menarik untuk dikunjungi. Jl. Slamet Riyadi 275

GOA PINDUL Telusuri sungai di dalam gua menggunakan ban pelampung sambil menikmati pemandangann stalaktit dan stalagmit yang indah, anda juga akan disodori dengan legenda pengembaraan Joko Singlulung mencari ayahnya. Karangmojo, Gunung Kidul, Yogyakarta

SUNRISE AT BOROBUDUR Saksikan terbitnya mentari dari balik Gunung Merapi serta kemegahan Candi Borobudur di tengah keheningan pagi.

SRI GETHUK Terletak di antara ngarai Sungai Oya yang dikelilingi areal persawahan nan hijau, Air Terjun Sri Gethuk selalu mengalir tanpa mengenal musim. Gemuruhnya menjadi pemecah keheningan di bumi Gunungkidul yang terkenal kering. Playen, Gunungkidul, Yogyakarta


ESSENTIAL EMERGENCY NUMBERS POLISI: 110 AMBULANS : 118 PEMADAM KEBAKARAN : 113 EMERGENCY : 112 PMI : +62 274 379212 JIH EMERGENCY : +62 274 4463555 MEDICAL & PHARMACY JOGJA INTERNATIONAL HOSPITAL Jl. Ring Road Utara No. 160 Condong Catur, Sleman Yogyakarta Tel. +62 274 4463535 RS. PANTI RAPIH Jl. Cik Ditiro No.30 Yogyakarta Tel. +62 274 514845 RS. BETHESDA Jl. Jend. Sudirman 70 Yogyakarta Tel. +62 274 586688

AIRLINES AIRASIA Melia Purosani Hotel, Jl. Suryotomo No. 3 Tel. +62 274 557337 GARUDA INDONESIA Hotel Inna Garuda, Jl. Malioboro no 60 Tel. +62 274 558470 Fax. +62 274 558489 LION AIR Bandara Adi Sucipto Tel. +62 274 7831919/ +62 274 7872929 Fax. +62 274 487850/ +62 274 487883 SRIWIJAYA AIR Jl. Sultan Agung No. 54 Wirogunan, Mergangsan Tel. +62 274 414777 Fax. +62 274 414700

TRANSPORTATION ASA TAXI +62 274 545545 CENTRIS TAXI +62 274 7111111 +62 274 4362221 PATAGA TAXI +62 274 384384 +62 274 371725 ALIF TRANSPORT Jl. Kaliurang km 5,2 Karang Wuni D 3.A Yogyakarta Tel. +62 274 7434961 ANNISA TRANSPORT Jl. Wahid Hasim, Yogyakarta Tel. +62 274 7441405 CAHAYA TRANSPORT Jl. Tohpati 64 Yogyakarta Tel. +62 274 7485807 OLIVIA PRATAMA Jl. AM Sangaji 68 Yogyakarta Tel. +62 274 7163092

$

MONEY CHANGER

PT BARUMUN ABADI Alamat: Natour Garuda Jl. Malioboro 60 Yogyakarta Tel. +62 274 563314 PT. DOLLAR CENTER Jl. Pasar Kembang 85 - 88 Tel. +62 274 587648 MARGA VALAS Jl. Laksda Adisucipto Km. 5 Tel. +62 274 582251

MYMAGZ - JUNI 2017 81


YOGYAKARTA HOTELS GRAND ASTON

HOTEL MERAPI MERBABU CRYSTAL LOTUS SAMBI RESORT

THE 101 YOGYAKARTA TUGU

THE ALANA HOTEL

H BOUTIQUE HOTEL

SWISS-BELHOTEL YOGYAKARTA

HARPER MANGKUBUMI

HOUSE OF BALCONY DIXIE MEDITERRANEA BILIK KAYU HERITAGE LOKALOKA BISTRO

DE LAXSTON HOTEL

VIA VIA

NEO MALIOBORO

AGLIO LIO R&B GRILL

GRAGE JOGJA HOTEL

THE GROVE EXPRESS HOTEL

HYATT REGENCY

OMAH KECEBONG

THE PHOENIX HOTEL

YELLOW STAR AMBARUKMO

ROYAL AMBARRUKMO YOGYAKARTA

AWANA NEO+ GRAGE RAMAYANA HOTEL

NANAMIA PIZZERIA

ARTEMY GELATO ICE CREAM BLV SWEETS & DELI DUNKIN DONUTS KAFE COKLAT EPIC COFFEE NOX COFFEE LAGANI & CO. BLACK CIRCUS

IL MONDO PIZZA

THE HARVEST PATISSIER & CHOCOLATIER

TICKLES RESTAURANT

AWOR GALLERY & COFFEE

YELLOW STAR GEJAYAN

ESCO RESTAURANT

SUA COFFEE

EASTPARC HOTEL

ADHISTANA HOTEL

CANTING RESTAURANT

CINEMA BAKERY

GQ HOTEL

GREENHOST

COFFEE NO 27

JAMBULUWUK HOTEL

GRAND ZURI HOTEL

MARY ANNE ICE CREAM AND RESTO

POP HOTEL GANDEKAN

ABHAYAGIRI RESTAURANT

CUBIC KITCHEN & BAR

SANTIKA PREMIERE

CAVINTON HOTEL

PARSLEY BAKERY

X CAFE

JOGJAKARTA PLAZA HOTEL

HORISON HOTEL YOGYAKARTA

SUSHI TEI

TAJ INDIA

GRAND TJOKRO HOTEL

AFTER NINE 9

PLATARAN BOROBUDUR

HONJE RESTO

SKINCARE, SALON & SPA

ATRIA HOTEL

CAFE

IBIS STYLES HOTEL

GRAND ARTOS AEROWISATA

IBIS MALIOBORO

RESTAURANT

STARBUCKS Plaza Ambarrukmo Jogja City Mall

INNA GARUDA

LOKAL RESTAURANT

DAFAM FORTUNA

ROASTER AND BEAR

NOVOTEL

GENDHIS RESTO

MELIA PUROSANI

MYOOZIK

HOTEL TENTREM PURI ARTHA HOTEL SHERATON MUSTIKA

82 MYMAGZ - JUNI 2017

KILLINEY COFFEE SHOP CHEZ MOI PATTISERIE INDIECOLOGY LEGEND COFFEE &PREMIUM

HEMA SALON DAY SPA JOGJA HOUSE OF BEAUTY NATASHA SKINCARE ALING MIRACLE AESTHETIC NAVA GREEN SKINCARE RIVINNI SALON CHANDRA GUPTA


DISTRIBUTION POINTS JHONNY ANDREAN

OTHERS. OUTLETPIA BAKPIAPIA IFI LIP LIPPO PLAZA JOGJA TOURISM INFORMATION CENTRE HAPPY PUPPY HYPER BOX HELLO F-KTV

GRAND ORCHID ROEMAHKOE HERITAGE HOTEL OMAH SINTEN HERITAGE HOTEL DE SOLO BOUTIQUE HOTEL POSE IN

DAFAM SEMARANG

SOCIAL KITCHEN

CAFE & RESTAURANT

SOGA RESTO & LOUNGE OMAH LONDO

D'WANGSA HAP

RALANA EATERY

HOTEL INDAH PALACE

GOELA KLAPA

PLAZA AMBARRUKMO

SAHID JAYA

GALERIA MALL

RUMAH TURI

SWARAGAMA FM

ALANA SOLO

RADIO Q

SWISS BELLINN SARIPETOJO

LAZY COW

THE TAVERN S2 TOKO OEN VALLE PIZZA RESTO SAKAPATATGARDEN & RESTO

SEMARANG

NESCOLOGY

HOTELS

NEST’CO THE BISTRO

CROWNE PLAZA

STARBUCKS

NOORMANS

RUSTICO

ASTON SOLO

NOVOTEL HOTEL

PEACOKOFFIE

CAFE & RESTAURANT

ASTON HOTEL

CARNIVOR

GUMAYA HOTEL

MY KOPI-O

HOLIDAY INN EXPRESS

HARVEST

GRAND CANDI

SPIEGEL

HOTEL SANTIKA PREMIER

MET DUCK

@HOM HOTEL

GOODFELLAS

HORISON HOTEL

BASILIA

HOTELS

HOME CAFE & RESTO

ALILA SOLO

SAFFRON RESTO

THE ROYAL SURAKARTA HERITAGE

ZEPPELIN CAFE

SOLO PARAGON

O SOLO MIO

MOM MILK MANAHAN

RIYADI PALACE

SOLO

ALL STAY HOTEL SEMARANG

LORIN SOLO HOTEL

YOGYATOURIUM

HARTONO MALL

YELLOW TRUCK COFFEE BEER GARDEN

CAFE 3 TJERET

E-PLAZA

NOVOTEL SOLO

WEDANGAN RUMAH NENEK

IBIS SOLO

STARBUCKS

STAR HOTEL

EDEN INTERNATIONAL

BEST WESTERN PREMIER

THE PARK MALL

IBIS HOTEL

DAILY FOOD

FAVE SOLO BARU

SOLO RADIO

LOUIS KIENNE

PESTA KEBUN

THE SUNAN HOTEL

HOUSE OF BEER

GRAND EDGE HOTEL

SALA VIEW HOTEL

LIBERICA

THE HARVEST PATISSIER & CHOCOLATIER

IBIS BUDGET SEMARANG

MYMAGZ - JUNI 2017 83


84 MYMAGZ - JUNI 2017


MYMAGZ - JUNI 2017 85


86 MYMAGZ - JUNI 2017


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.