Ketentuan LKTI

Page 1

ACCOUNTING FAIR 6 2013 HIMPUNAN MAHASISWA S1 AKUNTANSI (HIMASI) FAKULTAS EKONOMI KELUARGA BESAR MAHASISWA UNIVERSITAS BENGKULU Sekretariat : Jl. Raya Kandang Limun Gedung K. Universitas Bengkulu

KETENTUAN LOMBA KARYA TULIS ILMIAH NASIONAL ACCOUNTING FAIR 6 UNIVERSITAS BENGKULU 2013

A.

NAMA KEGIATAN

“LKTI NASIONAL UNIB ACCOUNTING FAIR VI 2013”

B.

TEMA KEGIATAN

“FRAUD dan INVESTIGASI dalam AUDIT SEKTOR PUBLIK”

C.

LOMBA KARYA TULIS ILMIAH NASIONAL LKTI Nasional merupakan ajang kompetisi karya tulis ilmiah yang dirancang untuk

mengasah

dan

menguji

kemampuan

mahasiswa

dalam

menganalisis

permasalahan Fraud dan meningkatkan kemampuan dalam hal audit keuangan dari lemabaga pemerintahan dan swasta. Selain itu diharapkan agar para peserta dapat memiliki pemahaman kuat mengenai penyebab dan penyelesaian permasalahan Fraud, sehingga kedepannya kasus fraud ini semakin berkurang bahkan tidak terjadi lagi. Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional akan memperebutkan : Juara I

: Trophy & Sertifikat + uang pembinaan Rp 6.000.000,-

Juara II

: Trophy & Sertifikat + uang pembinaan Rp 4.500.000,-

Juara III

: Trophy & Sertifikat + uang pembinaan Rp 3.000.000,-

*Cat: Hadiah dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kriteri sponsor.

Keluarga Besar Gedung K Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Bengkulu Jl. WR. Soepratman, Kandang Limun, Kota Bengkulu 38371 A

1


ACCOUNTING FAIR 6 2013 HIMPUNAN MAHASISWA S1 AKUNTANSI (HIMASI) FAKULTAS EKONOMI KELUARGA BESAR MAHASISWA UNIVERSITAS BENGKULU Sekretariat : Jl. Raya Kandang Limun Gedung K. Universitas Bengkulu

D.

MEKANISME LOMBA Tahap I Setiap Peserta mengirimkan karya tulis ke panitia dalam bentuk soft copy dan hard copy. Tahap II

10 peserta terbaik akan diundang ke Universitas Bengkulu untuk mempresentasikan karya tulisnya dihadapan juri.

10 finalis akan diberikan waktu 20 menit untuk mempresentasikan karya tulisnya dihadapan para juri (10 menit presentasi dan 10 menit tanya jawab)

10 peserta terbaik wajib mengikuti rangkaian kegiatan UNIB Accounting Fair VI 2013 yang terdiri dari LKTI Nasional, Seminar Nasional dan Tour peserta. (biaya pendaftaran LKTI Nasional tahap II sudah termasuk biaya Seminar Nasional dan Tour peserta).

E.

SUSUNAN ACARA LOMBA KARYA TULIS ILMIAH NASIONAL Hari Senin, 6 Mei 2013 08.00 - 08.30

Registrasi Peserta

08.30 - 09.00

Pembukaan Acara

09.00 - 09.30

Coffe Break

09.30 - 11.30

Presentasi dan Tanya Jawab kelompok 1-5

11.30 – 13.00

Ishoma

13.00 – 15.00

Presentasi dan Tanya Jawab kelompok 6-10

15.00 – 15.10

Hiburan

15.10 – 15.20

Evaluasi dari juri

15.20 – 15.45

Isho

15.45 – 16.00

Penutupan

Keluarga Besar Gedung K Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Bengkulu Jl. WR. Soepratman, Kandang Limun, Kota Bengkulu 38371 A

2


ACCOUNTING FAIR 6 2013 HIMPUNAN MAHASISWA S1 AKUNTANSI (HIMASI) FAKULTAS EKONOMI KELUARGA BESAR MAHASISWA UNIVERSITAS BENGKULU Sekretariat : Jl. Raya Kandang Limun Gedung K. Universitas Bengkulu

F.

TEMA LOMBA KARYA TULIS ILMIAH NASIONAL Tema

: Fraud dan Investigasi dalam Audit Sektor Publik

Sub Tema

: 1. Fraud dalam Pengelolaan Perusahaan dan Sektor Publik di

Indonesia.

2. Pengendalian dan Pengukuran Akuntansi Politik

G.

JADWAL KEGIATAN No 1

Uraian

Waktu

Pendaftaran dan Pembayaran uang pendaftaram

11 Februari s.d 14 April 2013

tahap 1 2

Penyerahan Karya Tulis

11 Maret s.d 21 April 2013

3

Pengumuman Finalis

17 April 2013

4

Pembayaran Uang Pendaftaran tahap 2 dan 17 April s.d 30 April 2013 daftar ulang peserta

5

Technical Meeting

5 Mei 2013

6

Presentasi

6 Mei 2013



H.

Jika terjadi perubahan jadwal, diberitahukan melalui website.

KETENTUAN UMUM 1.

Peserta terdiri dari perorangan atau tim. Satu tim terdiri dari maksimal tiga orang yang masih berstatus mahasiswa aktif di Universitas dan perguruan tinggi maksimal angkatan 2008.

2.

Setiap Universitas atau Perguruan Tinggi boleh mengirimkan maksimal 5 tim untuk mengikuti LKTI.

3.

Biaya Pendaftaran tahap awal sebesar Rp 150.000 per tim. Biaya pendaftaran dikirim ke rekening BTN Cabang Bengkulu An. Ricky Efendi dengan Nomor : 12588-01-57-001990-5

4.

Batas Pendaftaran Terakhir untuk tahap 1 adalah 14 April 2013

5.

Karya tulis diterima panitia mulai tanggal 11 Maret 2013 dan paling tambat tanggal 21 April 2013 dalam bentuk hard copy dan soft copy. Soft Copy di kirim terlebih

Keluarga Besar Gedung K Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Bengkulu Jl. WR. Soepratman, Kandang Limun, Kota Bengkulu 38371 A

3


ACCOUNTING FAIR 6 2013 HIMPUNAN MAHASISWA S1 AKUNTANSI (HIMASI) FAKULTAS EKONOMI KELUARGA BESAR MAHASISWA UNIVERSITAS BENGKULU Sekretariat : Jl. Raya Kandang Limun Gedung K. Universitas Bengkulu

dahulu ke email panitia. Hardcopy rangkap 4 disertai dengan fotokopi formulir pendaftaran, fotokopi bukti transfer pembayaran dan fotokopi kartu tanda mahasiswa dibawa saat kegiatan . 6.

Hard Copy juga dapat dikirim ke alamat Gedung K UNIB Jl. W.R Supratman Kandang Limun, Bengkulu, 38371. Sedangkan softcopy karya dan bukti pembayaran di kirim ke alamat e-mail : AF6.himasi.unib@gmail.com

7.

Karya tulis yang dilombakan merupakan karya sendiri dan belum pernah dipublikasikan atau mengikuti lomba sejenis.

8.

Seluruh anggota tim harus sesuai dengan identitas yang didaftarkan pada panitia pada saat registrasi peserta.

9.

Peserta tahap II wajib membawa bukti transfer pembayaran asli dan kartu tanda mahasiswa asli saat tahap presentasi untuk registrasi peserta.

10. 10 (sepuluh) Tim peserta yang lolos tahap II, wajib melakukan pembayaran tahap II sebesar

Rp 1.000.000,- per tim (biaya pendaftaran LKTI Nasional tahap II

sudah termasuk biaya transportasi peserta dan dosen pembimbing, dan konsumsi saat lomba berlangung serta biaya Seminar Nasional dan Tour peserta) dan melakukan daftar ulang dengan mengirimkan soft copy bukti pembayaran ke email AF6.himasi.unib@gmail.com 11. Technical Meeting dilaksanakan pada 5 Mei 2013 12. Sepuluh Peserta tahap II diwajibkan mengikuti Seminar Nasional dan tour peserta tanpa dikenakan biaya tambahan 13. Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat. 14. Hal-hal terkait dengan kondisi yang tidak rinci akan diatur kemudian

dan

disampaikan pada saat Technical Meeting. 15. Panitia memiliki wewenang untuk mengambil keputusan secara tegas dan konsisten atas seluruh kondisi yang tidak diatur dalam ketentuan. Hasil keputusan panitia bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

Keluarga Besar Gedung K Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Bengkulu Jl. WR. Soepratman, Kandang Limun, Kota Bengkulu 38371 A

4


ACCOUNTING FAIR 6 2013 HIMPUNAN MAHASISWA S1 AKUNTANSI (HIMASI) FAKULTAS EKONOMI KELUARGA BESAR MAHASISWA UNIVERSITAS BENGKULU Sekretariat : Jl. Raya Kandang Limun Gedung K. Universitas Bengkulu

I.

KETENTUAN TAMBAHAN

1) Setiap finalis wajib memakai pakaian rapi dan sopan, serta memakai jas almamater. 2) Setiap peserta memakai tanda pengenal berupa name tag yang disediakan oleh panitia. 3) Peserta wajib menggunakan bahasa Indonesia yang baik, benar, dan sopan serta tidak menyinggung SARA selama pelaksanaan lomba. 4) Peserta dilarang melakukan tindakan yang dapat merendahkan pihak yang lain (peserta lain, panitia, juri, dll). 5) Peserta wajib hadir 20 menit sebelum acara berlangsung untuk melakukan registrasi peserta dan menyerahkan power point presentasi ke panitia 6) Hal-hal yang belum tercantum di ketentuan ini yang terkait dengan pelaksanaan lomba akan diatur kemudian oleh panitia. 7)

Setiap pelanggaran atas ketentuan umum diatas akan dikenai sanksi berupa diskualifikasi oleh panitia.

J.

KETENTUAN SISTEMATIKA PENULISAN 1) Bagian Awal

a) Halaman Judul 

Judul diketik dengan huruf capital, hendaknya ekspresif, sesuai dan tepat dengan masalah yang ditulis dan tidak membuka peluang untuk penafsiran ganda.

Logo Perguruan Tinggi

Nama dan Nomor Induk Mahasiswa ditulis dengan jelas

Perguruan tinggi dan Kota asal ditulis dengan jelas

Tahun Penulisan

Halaman Judul menggunakan kertas HVS putih

Dijilid menggunakan mika bening.

b) Lembar Pengesahan

Keluarga Besar Gedung K Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Bengkulu Jl. WR. Soepratman, Kandang Limun, Kota Bengkulu 38371 A

5


ACCOUNTING FAIR 6 2013 HIMPUNAN MAHASISWA S1 AKUNTANSI (HIMASI) FAKULTAS EKONOMI KELUARGA BESAR MAHASISWA UNIVERSITAS BENGKULU Sekretariat : Jl. Raya Kandang Limun Gedung K. Universitas Bengkulu

Lembar Pengesahan memuat judul, ketua kelompok dan anggota kelompok dengan menunjukan identitas : Nama Lengkap, NIM, Jurusan dan Perguruan Tinggi. Selain itu memuat identitas dosen meliputi Nama Lengkap, gelar, NIP.

Lembar pengesahan ditandatangani oleh ketua kelompok , dosen pembimbing dan ketua jurusan/pembantu dekan bidang kemahasiswaan.

Lembar pengesahan diberi tanggal sesuai dengan tanggal pengesahan

c) Kata pengantar dari penulis d) Daftar Isi dan daftar lain Daftar isi dan daftar lain yang diperlukan seperti daftar gambar, daftar tabel dan daftar lampiran. e) Abstrak Ringkasan (abstrak) karya tulis disusun 1 halaman yang mencerminkan isi keseluruhan karya tulis, mulai dari latar belakang, tujuan, landasan teori yang mendukung, metode penulisan, anaiisis dan sintesis, kesimpulan serta saran. 2) Bagian Inti a) Pendahuluan Bagian pendahuluan berisi hal-hal sebagai berikut :  Latar belakang tentang alasan mengangkat masalah tersebut menjadi karya tuis (dilengkapi dengan data atau informasi yang mendukung dan penjelasan mengenai makna penting serta menariknya masalah tersebut untk ditelaah.  Perumusan masalah yang mencakup hal-hal yang ingin dibahas pada analisis dan sintesis  Tujuan dan manfaat yang ingin dicapai melalui penulisan.

b) Telaah Pustaka Telaah pustaka terdiri dari :  Uraian yang menunjukan landasan teori dan konsep-konsep yang relevan dengan masalah yang dikaji. Keluarga Besar Gedung K Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Bengkulu Jl. WR. Soepratman, Kandang Limun, Kota Bengkulu 38371 A

6


ACCOUNTING FAIR 6 2013 HIMPUNAN MAHASISWA S1 AKUNTANSI (HIMASI) FAKULTAS EKONOMI KELUARGA BESAR MAHASISWA UNIVERSITAS BENGKULU Sekretariat : Jl. Raya Kandang Limun Gedung K. Universitas Bengkulu

 Uraian mengenai pendapat terdahulu yang berkaitan dengan masalah yang dikaji.  Uraian mengenai pemecahan masalah yang pernah dilakukan. c) Metode Penulisan Penulisan mengikuti metode yang benar dengan menguraikan secara cermat teknik pengumpulan data dan/ atau informasi pengolahan data dan/atau informasi serta analisis-sintesis d) Analisis dan Sintesis  Analisis permasalahan didasarkan pada data dan/atau informasi serta telaah pustaka  Sintesis untuk menghasilkan alternative model pemecahan masalah atau gagasan yang kreatif e)

Kesimpulan dan Saran  Kesimpulan harus konsisten dengan analisis permasalahan dan menjawab tujuan.  Saran disampaikan secara spesifik sejalan dengan implikasi kebijakan.

3) Bagian Akhir  Daftar Pustaka Daftar pustaka ditulis untuk memberi informasi sehingga pembaca dapat dengan mudah menemukan sumber yang disebutkan. Penulisan daftar pustaka untuk buku dimulai dengan penulisan nama pengarang, tahun penerbitan, judul buku, tempat terbit dan nama penerbit. Penulisan daftar pustaka untuk jurnal dimulai dengan nama penulis, tahun, judul tulisan, naam jurnal volume dan nomor halaman. Penulisan daftar pustaka yang diperoleh dari internet ditulis alamat website-nnya.  Daftar riwayat hidup penulis Daftar riwayat hidup (biodata atau curriculum vitae) peserta minimal mencakup nama lengkap, tempat dan tanggal lahir, karya-karya ilmiah yang pernah dibuat, penghargaan-penghargaan ilmiah yang pernah diraih.  Lampiran Lampiran jika diperlukan, seperti : Foto/dokumentasi, data dan informasi lainnya yang mendukung isi tulisan. Keluarga Besar Gedung K Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Bengkulu Jl. WR. Soepratman, Kandang Limun, Kota Bengkulu 38371 A

7


ACCOUNTING FAIR 6 2013 HIMPUNAN MAHASISWA S1 AKUNTANSI (HIMASI) FAKULTAS EKONOMI KELUARGA BESAR MAHASISWA UNIVERSITAS BENGKULU Sekretariat : Jl. Raya Kandang Limun Gedung K. Universitas Bengkulu

K.

PERSYARATAN PENULISAN

 Penulisan Huruf Naskah diketik pada kertas A4 dengan spasi 1,5 dan menggunakan jenis huruf dan ukuran huruf Times New Roman 12, kecuali untuk ringkasan diketik satu spasi  Tata Letak Batas pengetikan : a.

Kiri 4cm

b.

Kanan 3cm

c.

Batas atas 3cm

d.

Batas bawah 3cm

 Jarak Pengetikan, Bab, Sub-bab dan perinciannya a) Jarak pengetikan antara Bab dan Sub-bab 3 spasi, Sub-bab dan kalimat dibawahnya 1,5 spasi b) Judul bab diketik ditengah-tengan dengan huruf besar, dipertebal, dengan jarak 3 cm dari tepi atas tanpa digaris-bawahi. c) Judul sub-bab ditulis mulai dari sebelah kiri, huruf pertama setiap kata ditulis dengan huruf besar (huruf kapital), kecuali kata-kata tugas seperti yang, dari dan. d) Judul anak Sub-bab ditulis mulai dari sebelah kiri dengan indensi 1 (satu) cm yang diberi garis bawah. Huruf pertama setiap kata ditulis dengan huruf besar (huruf capital), kecuali kata-kata tugas seperti yang, dari dan. e) Jika masih ada sub judul dengan tingkatan yang lebih rendah, ditulis seperti pada butir. (3) di atas, lalu diikuti oleh kalimat berikutnya.  Pengetikan Kalimat Alinea baru diketik sebaris dengan baris diatasnya dengan jarak 2 spasi. Pengetikan kutipan langsung yang lebih dari 3 baris diketik 1 spasi menjorok ke dalam dan semuanya tanpa diberi tanda petik.

Keluarga Besar Gedung K Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Bengkulu Jl. WR. Soepratman, Kandang Limun, Kota Bengkulu 38371 A

8


ACCOUNTING FAIR 6 2013 HIMPUNAN MAHASISWA S1 AKUNTANSI (HIMASI) FAKULTAS EKONOMI KELUARGA BESAR MAHASISWA UNIVERSITAS BENGKULU Sekretariat : Jl. Raya Kandang Limun Gedung K. Universitas Bengkulu

ďƒ˜ Penomeran Halaman a) Bagian pendahuluan yang meliputi halaman judul, nama/daftar anggota kelompok, kata pengantar dan daftar isi memakain angka romawi kecil dan diketik sebelah kanan bawah (I,ii,iii dan seterusnya). b) Bagian tubuh/pokok sampai dengan bagian penutup memakai angka arab dan diketik dengan jarak 3cm dari tepi kanan dan 1,5cm dari tepi bawah (1,2,3 dan seterusnya) c) Naskah, mulai dari pendahuluan sampai dengan kesimpulan dan saran ditulis minimal 15 halaman dan maksimal 25 halaman d) Jumlah halamaan yang tidak sesuai dengan ketentuan jumlah halaman tersebut dapat mengurangi penilaian. e) Bahasa yang digunakan adalah Bahasa Indonesia baku serta dengan tata bahasa dan ejaan yang diempurnakan, sederhana, jelas, satu kesatuan, mengutamakan istilah yang mudah dimengerti, tidak menggunakan singkatan seperti tdk, tsb, yg, dgn, dll. Dsb

L. ASPEK PENILAIAN 1. Format Karya Tulis: 2. Kreativitas Gagasan: 3. Topik yang dikemukakan 4. Data dan Sumber Informasi. 5. Analisi-Sintesis dan Kesimpulan. 6. Manfaat Karya Tulis

Catatan: Jika terdapat ketentuan yang harus disesuaikan oleh panitia, akan diberitahukan melalui website don komunikasi yang tersedia. Info lebih lanjut dapat menghubungi panitia : Derri Kamantau (085758049039).

Keluarga Besar Gedung K Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Bengkulu Jl. WR. Soepratman, Kandang Limun, Kota Bengkulu 38371 A

9


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.