15 minute read

FOOD INFO

Stok Kedelai Cukup untuk Industri Olahannya

Bagi masyarakat Indonesia, produk olahan kedelai seperti tahu dan tempe telah menjadi bagian dari pola konsumsi sehari-hari. Kedua produk tersebut juga berkontribusi untuk pemenuhan kebutuhan protein harian. Dengan demikian, memastikan kedelai sebagai bahan baku tetap tersedia merupakan hal utama yang perlu dilakukan.

Advertisement

Untuk itu, Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan, Oke Nurwan menjamin bahwa stok kedelai saat ini cukup dan aman untuk memenuhi kebutuhan nasional, khususnya untuk industri pengrajin tahu dan tempe. “Saat ini, terdapat peningkatan harga kedelai dunia. Namun, Kementerian Perdagangan dan seluruh pelaku usaha kedelai nasional menjamin harga kedelai tetap terjangkau dan stok kedelai cukup untuk memenuhi kebutuhan industri pengrajin tahu dan tempe nasional,” ungkap Oke dalam siaran pers Kementerian Perdagangan 19 Januari 2022 lalu.

Lebih lanjut, Oke menjelaskan bahwa adanya kenaikan harga kedelai ini diduga imbas dari cuaca ekstrem yang terjadi di beberapa negara produsen kedelai seperti Argentina dan Brasil. Tidak hanya itu, badai Ida yang beberapa waktu lalu terjadi di Amerika Serikat juga membuat dampak yang berarti terkait pembelian kedelai oleh Tiongkok.

Oke juga menuturkan bahwa adanya dampak dari cuaca ekstrem ini tidak berlangsung lama. “Tentu akan terjadi peningkatan harga kedelai pascabencana cuaca ekstrem ini, tapi kami berharap tidak berlangsung lama,” imbuhnya. Berdasarkan data Chicago Board of Trade (CBOT), harga kedelai dunia pada minggu kedua Januari 2022 sekitar USD 13,77/bushels atau setara USD 505/ ton naik dari kondisi minggu pertama Januari 2022 yaitu USD 13,15/bushels atau setara USD 483/ton. Sehingga, landed price diperkirakan berada di kisaran Rp8.500/kg dan harga di tingkat importir diperkirakan Rp9.300/kg.

Menurut informasi Asosiasi Kedelai Indonesia (Akindo), stok kedelai di tingkat importir anggota Akindo saat ini sekitar 400 ribu ton yang terdiri atas stok awal Januari 2022 sebanyak 150 ribu ton dan stok yang akan masuk di pertengahan Januari 2022 sebanyak 250 ribu ton. Jumlah tersebut cukup untuk memenuhi kebutuhan sekitar dua bulan mendatang. Hingga saat ini, Kementerian Perdagangan akan terus memantau dan mengevaluasi harga kedelai dunia untuk bisa menjaga stabilitas harga kedelai di tingkat industri pengrajin tahu dan tempe sekaligus di tingkat harga di pasar rakyat. Fri-35

Membangun Digitalisasi IKM Pangan Lokal dengan Inaproduct.com

Perubahan perilaku konsumen yang diakselerasi oleh pandemi COVID-19 kini perlu disikapi dengan bijak. Salah satunya terkait cara pembelian yang lebih banyak dilakukan dengan memanfaatkan teknologi, sehingga belanja daring. Digitalisasi pemasaran produk IKM dapat menjadi salah satu alternatif solusi untuk menyesuaikan dengan perubahan yang terjadi. Kementerian Perindustrian (Kemenperin) bersama dengan PT Ina Produk Indonesia (Inaproduct.com) menyediakan platform digitalisasi data IKM melalui Direktori Produk Indonesia.

“Produk-produk IKM ini perlu didorong dengan upaya peningkatan dan pemasaran,” ujar Direktur Jenderal Industri Kecil, Menengah, dan Aneka (IKMA), Reni Yanita dalam siaran pers Kemenperin beberapa waktu lalu. Dengan platform digital ini, akan tersedia penyediaan dan informasi hingga peningkatan kapasitas SDM serta usaha IKM melalui pelatihan, bimbingan teknis, pendampingan, serta fasilitasi promosi dan pemasaran. Dengan adanya informasi profil IKM secara digital, akan membuka peluang lebih besar lagi akan akses pemasaran dan meningkatkan daya saing IKM dalam rangka mendorong pertumbuhan ekonomi. Menurut Reni, Kemenperin telah memulai program perluasan akses pasar IKM dengan memanfaatkan pemasaran internet sejak 2017, yaitu melalui e-Smart IKM (dapat diakses melalui www.esmartikm.id).

Program e-Smart IKM merupakan sistem basis data IKM nasional yang tersaji dalam bentuk profil industri, sentra, dan produk dalam bentuk katalog daring yang terintegrasi dengan lokapasar, sosial media maupun WhatsApp pelaku IKM sehingga memudahkan konsumen menjangkau produk IKM. Pada tahun 2021, tercatat lebih dari 4.600 pelaku IKM telah mengikuti webinar e-Smart IKM. Selain itu, sebanyak 3.256 IKM masuk dalam tahapan program keberlanjutan, yang meliputi kegiatan workshop e-Smart IKM, webinar, dan pendampingan digital marketing. “Program e-Smart IKM ini merupakan bagian dari Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia yang diresmikan oleh Bapak Presiden Joko Widodo. Ditargetkan sebanyak 30 juta UMKM atau IKM akan masuk ke platform digital pada 2023,” pungkasnya. Fri-35

The Universal Point Level Sensor

The compact capacitive level switches VEGAPOINT are perfectly tailored to measure liquids and light bulk solids in standard applications. One special feature is the 360° status display, which can be set to any one of 256 different colours and easily discerned from any direction. The standard IO-Link protocol ensures universal and, at the same time, particularly simple communication. More information on capacitive point level switches: Capacitive point level switches: which media can be measured? | VEGA talk - YouTube

Peran Industri Kemasan dalam Mendukung Ekosistem Pangan Halal

Industri pangan merupakan salah satu sektor yang memiliki peningkatan permintaan produk halal. Hal ini tidak hanya berpengaruh pada sektor industri pangan saja, tetapi juga termasuk pada sektor pendukung, seperti industri kemasan. Indonesia memiliki potensi produk halal yang besar, mengingat populasi penduduk yang sebagian besar adalah muslim. Potensi ini seharusnya menjadi peluang bagi produk pangan lokal, yang diproduksi oleh masyarakat mayoritas muslim, untuk konsumen mayoritas muslim. Oleh karena itu, penting untuk dapat membangun ekosistem halal yang terintegrasi terutama di sektor-sektor strategis seperti industri pangan.

“Produk pangan halal tentu bisa menjadi peluang yang besar. Tidak hanya bagi industrinya, tetapi juga untuk perekonomian nasional,” tutur Kepala Badan Standardisasi dan Kebijakan Jasa Industri (BSKJI), Doddy Rahadi di Jakarta, 6 Januari 2022 lalu. Ia menambahkan bahwa produk pangan halal juga perlu didukung dengan penggunaan kemasan juga terjamin kehalalannya sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku. Salah satu jenis kemasan yang banyak digunakan industri pangan adalah kemasan kaleng yaitu lembaran baja tipis dengan lapisan timah (tinplate).

Namun demikian, saat ini masih sangat sedikit perusahaan tinplate yang memiliki sertifikat halal. Oleh karena itu perlu dorongan dan perhatian pemerintah serta masyarakat untuk ikut secara aktif menjamin dan mengawasi penerapan jaminan produk halal pada industri. “Kehadiran UPT pelayanan standardisasi dan jasa industri di bidang jaminan produk halal merupakan salah satu komitmen Kemenperin dalam mewujudkan amanah perundangundangan untuk memperkuat ekonomi nasional melalui pemberdayaan yang berfokus pada fasilitasi pembinaan serta pengawasan industri halal di Indonesia,” kata Doddy.

Tidak hanya itu, untuk menumbuhkan ekosistem halal nasional juga diperlukan hal lainnya seperti faslilitas sertifikasi halal. Saat ini, kebutuhan tersebut sudah dapat dipenuhi salah satunya oleh Balai Besar Kimia dan Kemasan (BBKK) selaku unit kerja di bawah BSKJI. “Seluruh sektor yang wajib halal membutuhkan kemasan halal sebagai salah satu prosedur wajib dalam Sistem Jaminan Produk Halal (SJPH). Selain itu, industri kimia merupakan bagian dari sektor dasar dalam ekosistem halal nasional,” pungkasnya. Fri-35

KKP Akselerasi Peningkatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan

Potensi hasil kelautan dan perikanan di Indonesia sangatlah besar. Hal ini mengingat Indonesia termasuk negara maritim yang memiliki luas laut yang lebih besar dibanding daratan. Hasil kelautan dan perikanan termasuk produk yang mudah rusak. Untuk itu, perlu perhatian yang ekstra untuk menanganinya. Guna mencapai target akselerasi peningkatan daya saing produk kelautan dan perikanan, Kementerian Kelautan dan Perikanan telah menyiapkan sejumlah bantuan untuk mencapai target tersebut. Bagi pengolah dan pemasar perikanan, telah disiapkan bantuan berupa enam unit sarana pascapanen dan dua ribu unit boks pendingin. Selanjutnya, terdapat tiga belas unit gudang beku portable enam unit pabrik es serta sepuluh unit mobil berpendingin yang disiapkan di tahun 2022 ini.

“Selain itu, kami juga telah menyiapkan pembangunan satu unit gudang beku untuk memperkuat rantai pasok pelaku usaha,” ungkap Direktur Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan (PDSPKP), Artati Widiarti di Jakarta beberapa waktu lalu. Sebagai informasi, pada 2021, KKP menyerahkan paket bantuan Gudang Beku Portabel kapasitas 20 ton kepada Gabungan Kelompok Pengolah dan Pemasar Hasil Perikanan (Gapoklahsar) Sri Rahayu di Kabupaten Karawang, Provinsi Jawa Barat. Bantuan tersebut menjadi langkah awal pengembangan usaha pemindangan berbasis kawasan untuk meningkatkan jejaring bisnis dan konektivitas usaha di Karawang.

“Belajar dari tahun lalu, bahwa bantuan-bantuan ini cukup efektif dalam mendukung perekonomian masyarakat perikanan, jadi tahun ini kita tingkatkan,” imbuh Artati. Selain bantuan, Kementerian Kelautan dan Perikanan masih tetap fokus dengan peningkatan konsumsi ikan. Prognosa capaian Angka Konsumsi Ikan (AKI) Nasional tahun 2021 sebesar 55,37 kg per kapita setara ikan utuh segar, sehingga KKP terus menggencarkan Program Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan). Tahun 2022, KKP menargetkan AKI Nasional sebesar 59,53 kg per kapita setara ikan utuh segar. Fri-35

Tantangan Sertifikasi Halal di Indonesia

Peresmian laboratorium kimia dan mikrobiologi LPPOM MUI

Sebagai negara dengan mayoritas penduduk muslim, halal telah menjadi kebutuhan bagi konsumennya. Label halal memiliki peran penting dalam memberi keyakinan bahwa suatu produk terjamin aman dan telah sesuai dengan syariat Islam yakni halalan thayyiban. Saat ini, halal bahkan telah menjadi komponen untuk menambah nilai tambah dan daya saing produk pangan. Meski demikian, Ketua Gabungan Asosiasi Pengusaha Makanan dan Minuman, Adhi S. Lukman mengatakan bahwa peringkat Indonesia di Global Halal Indeks masih berada di peringkat ke-4. “Halal sudah menjadi fenomena global dan telah diakui seluruh dunia. Bahkan, seringkali dihubungkan dengan produk yang higienis dan aman untuk dikonsumsi. Sayangnya, peringkat Indonesia dalam Global Halal Indeks masih di bawah negara-negara lain seperti Singapura, Malaysia, dan UEA,” ungkapnya dalam acara Tasyakur Milad LPPOM MUI ke-33 yang diselenggarakan secara hibrida, pada 25 Januari 2022 lalu.

Menurut Adhi, perlu upaya menaikkan peringkat untuk menambah kepercayaan konsumen. Usulan ini mendapat sambutan baik dan diterima oleh pemerintah dengan kesepakatan antara bea cukai, Kementerian Keuangan, KNKS dan BPJPH sehingga pencatatan halal ekspor sudah menjadi satu kriteria yang bisa memperbaiki data perdagangan pangan. Merespon hal tersebut serta tantangan kewajiban sertifikasi halal

pada seluruh produk pangan, sebagai salah satu Lembaga Pemeriksa Halal (LPH), Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan, dan Kosmetika Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI), terus melakukan transformasi dalam hal peningkatan sertifikasi halal, terobosan sistem, dan penguatan internal. “Selain menjalankan amanah MUI untuk menentramkan umat dan memberikan layanan prima kepada perusahaan penerima jasa sertifikasi halal, kini juga bertambah tanggung jawab untuk dapat memenuhi terhadap regulasi negara sehingga dapat mewujudkan visi Indonesia sebagai pusat industri produk halal dunia,” tutur Direktur Utama LPPOM MUI, Muti Arintawati dalam kegiatan yang sama.

Berbagai upaya untuk mencapai visi tersebut juga dilakukan secara konkret dengan meningkatkan peralatan laboratorium halal yang sangat memadai. Saat ini juga dikembangkan layanan laboratorium terbaru yakni laboratorium kimia dan mikrobiologi yang diresmikan pengoperasiannya bersamaan dengan kegiatan tasyakur milad ke-33 ini. “Selain itu ada sistem terbaru bernama OLIGO LS yang sangat mempermudah pelaku usaha dalam proses audit halal karena pada pengajuan sampel dan pemantauan prosesnya bisa dilakukan secara daring,” imbuh Muti. Ketua Umum MUI, KH. Miftachul Akhyar juga mengungkapkan pesannya agar LPH mampu beradaptasi dengan sangat baik dengan tuntutan dari berbagai aspek. “Dunia usaha tentu mendambakan layanan sertifikasi halal yang cepat, transparan, dan akuntabel. Untuk itu, harus terus meningkatkan pelayanan dan pengkhidmatan di bidang halal dengan tetap menjunjung tinggi prinsip profesionalisme,” katanya. Wakil Presiden Indonesia, Ma’ruf Amin juga berpesan kepada seluruh pemangku kepentingan agar dapat terus meningkatkan sinergi sehingga mampu mewujudkan cita-cita kemajuan industri halal Indonesia. Fri-35

Info & Pemesanan langganan@foodreview.co.id (0251) 8372333, 8322732

Pemenuhan Persyaratan Label Produk Pangan yang Dijual Secara Online terhadap Peraturan Label Pangan

Karakteristik Fisikokimia dan Sensori Mayonnaise pada Berbagai Komposisi Asam Lemak dari Penggunaan Minyak Nabati Berbeda

Karakteristik Pati Sagu (Metroxylon sp.) Hasil Modifikasi Ikat Silang

Rp. 75.000

Jurnal Mutu Pangan (Indonesian Journal of Food Quality)

KADIN Indonesia Undang Pengusaha untuk Gabung Trading House

Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia adalah wadah dan wahana pembinaan, komunikasi, informasi, representasi, konsultasi, fasilitasi dan advokasi pengusaha Indonesia. Dalam rangka mewujudkan dunia usaha Indonesia yang kuat dan berdaya saing tinggi, KADIN mengajak pengusaha usaha kecil menengah (UKM) dan usaha besar bergabung masuk dalam basis data KADIN Indonesia untuk mengikuti program: a)Trade: bagi pengusaha di bidang ekspor dan impor b)Investment: bagi pengusaha di bidang joint venture dan projects c) Tourism: bagi pengusaha di bidang industri pariwisata

Data pengusaha akan dijaga kerahasiaannya dan digunakan untuk mempertemukan pengusaha lain dari mancanegara dalam bidang perdagangan, investasi dan turisme. KADIN Indonesia juga bekerja sama dengan Kementerian dan Lembaga Negara membuat Perjanjian Perdagangan International dan KADIN Indonesia Trading House untuk membantu memanfaatkan dan merealisasikan perdagangan dan investasi dari perjanjian tersebut. Pendaftaran dengan cara mengisi secara lengkap formulir elektronik sederhana melalui pranala berikut: http://tiny.cc/ kadinxboarding. Fri-27

INFO GAPMMI

GAPMMI, KEMENDAG dan KADIN berdiskusi dengan pelaku UKM

• GAPMMI bersama Kementerian

Perdagangan dan KADIN Indonesia duduk bersama untuk berdiskusi secara hibrida dengan beberapa pelaku usaha UKM pangan sebagai tindak lanjut hasil rapat dengan

Menteri Perdagangan tentang platform digital untuk kontainer, di

Jakarta, pada 24 Desember 2021.

Beberapa interaksi dari pelaku usaha UKM mengenai hambatan dalam ekspor serta isu-isu mengenai kontainer dibahas intensif dalam diskusi ini. • Komisi VI DPR RI mengundang

GAPMMI bersama dengan beberapa asosiasi sektoral, Himpunan Industri

Mebel dan Kerajinan Indonesia (HIMKI), Persatuan Perusahaan

Kosmetika Indonesia (PERKOSMI), dan Perhimpunan Perusahaan dan Asosiasi Kosmetika Indonesia untuk hadir dalam Rapat Dengar

Pendapat Umum untuk mendapatkan masukan dari asosiasi/perhimpunan terkait dengan bidang masingmasing, di Jakarta, pada 24 Januari 2022. Rachmat Hidayat Ketua

GAPMMI Bidang Kebijakan Publik dan Hubungan Antar Lembaga hadir sebagai juru bicara GAPMMI bersama didampingi oleh tim komitenya. GAPMMI menyampaikan apa yang menjadi hambatan di industri makanan minuman seperti implementasi OSS di pusat dan daerah, insentif pajak, pajak dan

PPN, kredit penjaminan yang kurang efektif, harga gas, kenaikan tarif dasar listrik, tenaga kerja, halal (baik terkait kerjasama G-to-G maupun fasilitasi

UMKM, limbah B3 serta kelangkaan bahan baku yang selalu terjadi tiap tahun. Semua masukan dari asosiasi dicatat oleh Komisi VI DPR RI untuk sebagai bahan pembahasan di rapat antar komisi nantinya. Rekaman

RDPU Komisi VI DPR RI ini dapat dilihat melalui https://www.youtube. com/watch?v=h2iOJoV246w • SIRHA BUDAPEST akan diadakan pada tanggal 22-24 Maret 2022 di

Hungaexpo-Budapest, Hongaria.

Informasi lengkap terkait SIRHA

BUDAPEST 2022 sebagai referensi, formulir pendaftaran beserta surat pernyataan partisipasi, dapat diunduh pada: https://bit.ly/

SIRHABUDAPEST2022. Pengisian formulir pendaftaran dan surat pernyataan partisipasi dapat diisi dan dikirimkan ke Ditjen PEN Kemendag melalui emailsubdit.amerop@gmail. comditunggu paling lambat tanggal 11 Februari 2022. • Alimentaria 2022 merupakan pameran produk pangan

Adhi S. Lukman, Ketua Umum GAPMMI menjadi narasumber dalam MUNAS AGRI VIII

berskala international, yang akan diselenggarakan di Gran Via Venue,

Barcelona, Spanyol, pada tanggal 4-7

April 2022. Ditjen PEN Kemendag mengundang partisipasi dari perusahaan pangan. Surat undangan, formulir pendaftaran, dan surat pernyataan dapat diunduh pada https://bit.ly/alimentaria2022.

Pengisian formulir pendaftaran dan surat pernyataan partisipasi dapat dikirim dengan melampirkan kepemilikan sertifikasi produk halal ke alamat e-mail ITPC Barcelona atdag-esp@kemendag.go.id; info@ itpc-barcelona.es dan cc subdit. amerop@gmail.com, ditunggu sampai dengan tanggal 20 Februari 2022.

Formulir pendaftaran dapat juga diakses melalui link https://bit.ly/

FormFeriaAlimentaria • GAPMMI kembali mengadakan rapat kerja Pengurus GAPMMI Pusat pada 14-15 Januari 2022 di Bogor, dalam kegiatan ini masing-masing ketua bidang melaporkan pencapaian kegiatan selama 2021 serta program kerja 2022. • GAPMMI diundang menjadi narasumber dalam Acara Talkshow yang diadakan dalam rangka

Musyawarah Nasional Asosiasi Gula Rafinasi Indonesia VIII (MUNAS

AGRI VIII) bertemakan “Semangat

Kebersamaan Menggapai Cita-Cita

AGRI” di Jakarta pada 20 Januari 2022. Ketua Umum GAPMMI, Adhi S.

Lukman, menyampaikan tema “Food & Beverage Outlook 2022 Related to Refined Sugar Demand”. MUNAS

AGRI VIII memilih Edy Putra Irawady sebagai Ketua Umum AGRI Periode 2021 - 2023. • Ketua Umum GAPMMI, Adhi S.

Lukman diundang memberikan sambutan dalam acara Tasyakur Milad

LPPOM MUI ke-33 pada 25 Januari 2022 di Bogor. Menurut GAPMMI, keberadaan LPPOM MUI memberikan kenyamanan bagi para pelaku usaha pangan untuk mempercepat proses sertifikasi halal. Percepatan sertifikasi halal penting karena adanya peluncuran produk baru serta peningkatan daya saing produk

Indonesia di pasar global. Rekaman video Acara Tasyakur Milad LPPOM

MUI ke-33 dapat disaksikan pada https://youtu.be/xleXjf4oo4M • Yayasan Lembaga Konsumen

Indonesia (YLKI) mengadakan diskusi daring “Refleksi menuju 50 tahun

YLKI” pada 25 Januari 2022, di mana

YLKI akan memasuki usia ke-50 tahun pada tahun depan 2023. Ketua Umum

GAPMMI Adhi S. Lukman bersama

Ketua GAPMMI Bidang Kebijakan

Publik dan Hubungan antar Lembaga

Rachmat Hidayat hadir mewakili

GAPMMI untuk memberikan masukan dari pelaku usaha khususnya sektor industri pangan. Fri-27

Industry’s best natural beverage alternative to Red40 launched

Oterra, the world’s leading supplier of natural colors, with the widest portfolio in the industry, is pleased to announce the launch of the industry’s best natural alternative to Red40/Allura Red for beverage – Hansen Sweet Potato FruitMax® Red 116 WS.

In 2019, Oterra, at that time known as Chr. Hansen Natural Colors, launched its Hansen Sweet Potato™ range. The result of nearly a decade of groundbreaking research and development, the range quickly became an awardwinning industry favorite, scooping up prizes in three continents: Europe, North America, and South America. The new vegetable variety was an instant hit for its stable, vibrant, and natural red alternative.

Driven by innovation and the desire to provide exceptional solutions for the industry, Oterra’s scientists went back to work after launching the original range to develop the next must-have solution for the beverage market. The result, FruitMax® Red 116 WS, is designed specifically for beverage manufacturers. It addresses the high complexity this industry faces when using anthocyanins, including fortification, high wateractivity, carbonization, off-flavor, and color stability.

FruitMax® Red 116 WS provides manufacturers with a unique clean label, minimally processed, and GMO-free fireengine red shade for beverage, making it the industry’s best natural alternative to RED40 or Allura Red. FruitMax® Red 116 WS is recommended for alcoholic beverages, carbonated soft drinks, cordials, energy drinks, juice-based drinks and near waters.

Diaspora Indonesia di Belanda Bentuk Asosiasi Pengusaha

Duta Besar RI untuk Belanda, Mayerfas

WNI dan diaspora Indonesia di Belanda berjumlah cukup besar. Selain merupakan Untuk memaksimalkan potensi strategis WNI/diaspora pengusaha di Belanda, maka dibentuklah Asosiasi captive market, diaspora juga memiliki potensi strategis untuk mendukung promosi dan peningkatan ekspor produk Indonesia, tidak hanya ke Belanda, namun juga ke beberapa negara Eropa lainnya. Tercatat saat ini ada sekitar 400 WNI/diaspora Indonesia di Belanda yang melakukan wirausaha dalam berbagai sektor. Pemilik restoran mendominasi dengan jumlah sekitar 300 restoran Indonesia. Sektor lainnya adalah ekspor-impor, distributor produk Indonesia, bisnis ritel, hotel, agen perjalanan, smart technology, dan jasa konsultan. Pengusaha Indonesia (ASPINA) di Belanda sebagai wadah jejaring untuk pengembangan usaha serta mendukung kerja sama ekonomi Indonesia-Belanda. Dalam peresmian ASPINA pada 27 Januari 2022 oleh Duta Besar RI untuk Belanda, Mayerfas, menekankan agar ASPINA Belanda dapat berkontribusi dalam pelaksanaan diplomasi ekonomi. “Asosiasi dibentuk untuk memperkuat jejaring pengusaha Indonesia di Belanda untuk maju bersama, tidak hanya melalui kemitraan sesama pengusaha, tetapi juga dengan pemerintah,” pungkas Mayerfas. Fri-27

This article is from: