31 jumat mei 2013 3asahan

Page 1

BANDAR SABU DITANGKAP DI DEP AN ISTRI DAN ANAK DEPAN ○ ○

BACA DI HAL

8 KOMPLOTAN PEMERAS PPAKSA AKSA SUPIR BELI AIR

BACA DI HAL

9

○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○ ○○

Edisi 149 TTahun ahun VI

JUMAT, 31 Mei 2013

Pemkab Batubara Rugikan Negara Rp226 Miliar MEDAN-Kabupaten Batubara yang dipimpin OK Arya Zulkarnain, merupakan daerah yang paling “berprestasi” merugikan keuangan negara pada tahun 2012.

Sesuai analisa Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (FITRA) Sumatera Utara (Sumut) berdasarkan hasil audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) semester II Tahun 2012, Kabu-

paten Batubara merugikan keuangan negara sebesar Rp226 miliar. Nilai itu, paling tinggi dibanding indeks kerugian negara di 33 kabupaten/kota di Sumut.

BUNUH DIRI KARENA SUAMI SELINGKUH

FOTO:SUSILAWADY

Ardiansyah pekerja doorsmer menjalani pemeriksaan di ruangan Satuan Narkoba Polres Asahan.

Karyawan Doorsmeer

Simpan Sabu di Lipatan Uang

KISARAN-Ardiansyah (26), pekerja doorsmeer warga Jalan Budi Utomo No 133 Kelurahan Siumbutbaru Kecamatan Kota Kisaran, tertangkap tangan mengantongi sabu-sabu yang disimpan dalam lipatan uang. Hal itu terungkap, setelah Ardianyah menabrak becak

Aling Tewas Lompat dari Lantai 3 Ruko MEDAN-Tak tahan mengetahui suaminya selingkuh, Lim Mei Ling alias Aling (33) wanita Tionghoa nekat bunuh diri dengan cara melompat dari lantai tiga rumahnya di Jalan Avros Komplek Ruko Blok C Kelurahan, Kampung Baru Kecamatan Medan Maimun, Kamis (30/5) sekitar pukul 11.00 WIB.

motor (betor) di Jalan Imam Bonjol, persis di depan Masjid Agung Kisaran, Kamis (30/5) sekitar pukul 10.00 WIB. Informasi dihimpun METRO dari personil Satlantas Polres Asahan, awalnya diketahui

Direktur Eksekutif FITRA Sumut Rurita Ningrum menyebutkan setelah Batubara, indeks kerugian uang negara

Baca Pemkab ...Hal 2

PAW Martoyo, KPUD Tunggu Surat DPRD LIMAPULUH-Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Batubara hingga saat ini masih menunggu surat dari pimpinan DPRD Batubara, terkait proses Pergantian Antar Waktu (PAW) Martoyo (48) anggota DPRD Batubara yang sudah divoni 8 bulan penjara karena terbukti mengonsumsi sabusabu.

Baca PAW ...Hal 2

Menurut Ayen (38), adik korban ketika ditemui saat mengantar jenazah Aling ke RSUD Pirngadi Medan menerangkan, sebab-akibat tewasnya korban dikarenakan mengetahui kasus perselingkuhan suaminya. “Gara-gara tak tahan lagi, atau pun berantam tiba-tiba dan korban melompat dari lantai tiga. Jatuhnya, tepat di lantai satu dekat kamar mandi,” katanya. Penuturan Ayen, suami korban memang suka selingkuh.

Baca Karyawan ...Hal 7

Baca Aling ...Hal 2 OK Arya Zulkarnaen

Demokrat Bingung Hadapi OK Arya

FOTO:SUSILAWADY

Tiga pemuda yang tertangkap mengantongi ganja kering saat digelandang ke ruangan Satuan Narkoba Polres Asahan.

Kantongi Ganja, 3 Pemuda Ditangkap TERJARING saat personil Polsek Indrapura menggelar sweeping di Jalinsum Batubara, 3 pemuda tertangkap tangan mengantongi satu paket ganja kering. Ketiga pemuda itu masingmasing, Riki Aldiansyah (23)

warga Dusun II Desa Somodong Kecamatan Sei Sukan, Hariansyah Pane (23) warga Dusun I Desa Tanjung Sigone Kecamatan Medang Deras dan Sofyan Ibrahim Lubis (22)

JAKARTA-Dari sejumlah Pemilukada yang akan digelar di tingkat kabupaten di wilayah Sumut, Partai Demokrat mengaku bingung untuk menentukan kandidat yang akan diusung di Pemilukada Batubara untuk menghadapi OK Arya Zulkarnaen. Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Jhonny Allen Marbun mengatakan, khusus untuk Pemilukada Batubara, partainya belum punya bayangan siapa

Baca Kantongi ...Hal 7

Baca Demokrat ...Hal 7

Bripda Raja Siregar Cs Culik & Peras WN Malaysia

Mencuri, Bocah Terancam Dibui 7 Tahun

“Cuma Bapak yang Sayang Sama Aku, tapi Dia Pergi ke Surga” SEONGGOK hati menangis di ujung penantian, dalam ruang yang tak layak huni. Ke mana pergi orang yang telah melahirkan? Begitulah kata yang tepat mewakilkan perasaan DS (11), terdakwa kasus pencurian Hp dan laptop yang mengaku tidak pernah dijenguk oleh ibunya sejak ia ditahan dua bulan silam.

Baca Cuma ...Hal 7

FOTO: DARWIS DAMANIK/METRO SIANTAR

DS (11) mengharap seseorang mengunjunginya, Senin (27/5).

BATAM-Tujuh pelaku pemerasan, penculikan, serta penganiayaan Abdul Razak bin Mohamed Kasim dan Abdul Halim bin Abdullah, dua warga Malaysia, ditangkap Satuan Reserse Kriminal Polresta Barelang, Kepulauan Riau (Kepri) di tiga tempat berbeda, Kamis (30/5) dini hari.

Baca Bripda ...Hal 2


JUMAT

31 Mei 2013

Distakot Rusak Ruang Hijau K I S A R A N- M a s y a r a k a t Kisaran menuding Dinas Tata Kota (Distakot) Asahan, merusak ruang hijau Kota Kisaran karena melakukan pemotongan pohon yang selama ini dinilai sebagai paru-paru kota. Hal itu

dikatakan Fahmi Affandi salah seorang aktivis lingkungan hidup, Rabu (29/5). “Lihat saja apa yang dilakukan Dinas Tata Kota, mereka telah merusak ruang hijau Kota Kisaran,” tegas Fahmi. Dia menuturkan, harusnya

Pemkab Batubara Rugikan Negara Rp226 Miliar Sambungan Halaman 1 yang terbesar di Sumut yakni Langkat sebesar Rp113 miliar, Medan Rp54 miliar, Padanglawas (Palas) Rp39 miliar, dan Pematangsiantar Rp30 miliar. “Kami mengucapkan selamat atas prestasi indikasi merugikan negara untuk Kabupaten Batubara, Kabupaten Langkat, Kota Medan, Kabupaten Padanglawas, dan Kota Pematangsiantar,” ujar Rurita dalam Forum Group Discussion (FGD), Kamis (30/ 5) di Hotel Antares Medan. Selain kelima daerah tersebut, 27 kabupaten/kota lainnya di Sumut juga termasuk merugikan keuangan negara. “Semua daerah di Sumut merugikan keuangan negara. Namun jumlahnya sangat bervariasi,” lanjut Rurita. FITRA membandingkan indeks kerugian negara Tahun 2011 yang sebelumnya ‘dijuarai’ Kota Medan sebesar Rp166 miliar dan Tahun 2012 ‘dijuarai’ Kabupaten Batubara sebesar Rp226 miliar. “Kerugian keuangan negara terlihat semakin meningkat

dari tahun sebelumnya,” ujarnya. “Semoga daerah-daerah yang telah berhasil meraih prestasi dalam merugikan negara ini dapat memperbaiki diri dan menindaklanjuti hasil temuan BPK itu, sehingga indikasi kerugian negara dapat berkurang,” tambahnya. Rurita menjelaskan, untuk pengawasan atas realisasi penganggaran daerah yang dilakukan oleh pemerintah, salah satunya melalui proses audit laporan keuangan yang dilakukan oleh BPK RI. “Proses audit tersebut tujuannya untuk memastikan proses pelaporan keuangan yang dilakukan oleh pemerintah telah memenuhi standar akuntasi yang berlaku di Indonesia,” katanya. Rurita menambahkan, Proses audit yang biasanya dilakukan meliputi audit atas realisasi pendapatan, realisasi belanja, dan realisasi pembiayaan. Di mana keluaran hasil audit ini merupakan catatan dan rekomendasi yang harus dilakukan oleh pemerintah agar laporan keuangan yang disajikan sesuai standar akuntansi. (mbc/int)

Distakot tidak memotong dahan pohon hingga kandas, sebab pohon-pohon hijau yang ditanam di median jalan menghasilkan oksigen yang dibutuhkan orang banyak. “Kita protes, tapi mereka berdalih pemotongan itu dikarenakan

pohon-pohon itu dapat mengganggu lampu penerangan jalan,” kata Fahmi. Hal senada juga dikatakan Ade Gunawan yang juga aktivis. Dia menyebutkna, tidak seharusnya Distakot merusak ruang hijau dengan

memotong kandas dahan pohon hijau di tengah kota. Sebab, keberadaanya dibutuhkan masyarakat. “Suasana yang selama ini asri jadi gersang akibat dipotong kandas dahan pohon itu,” ujar Ade.(sus)

Ruang Hijau Dirusak

Aling Tewas Lompat dari Lantai 3 Ruko Sambungan Halaman 1 “Suaminya memang suka selingkuh, dia selingkuh sama si Aling (40) warga Jalan Tamrin, Komplek Asia Mega Mas. Namanya sama juga sama istrinya sama-sama Aling,” jelas Apau. Diceritakannya, beberapa waktu lalu korban sempat cerita terhadapnya soal perselingkuhan suaminya. Tetapi gara-gara masih keluarga, Apau tidak mau terlalu mencampuri urusan rumah tangga kakaknya. “Sebelum kejadian, pernah juga korban curhat tentang perselingkuhan, dan ternyata semua jadi begini,” tambah Ayen. Pantauan wartawan saat

berada di kamar mayat, korban mengenakan kaos oblong warna merah dan celana jeas warna hitam dililit ikat pingggang berwarna putih itu. Telihat, kepala pecah dan sulit dikenali. Sering Menyendiri Warga di Jalan Avros Komplek Ruko Kelurahan Baru, mengaku terkejut dan tidak menyangka Aling nekat melompat dari lantai tiga rumahnya hingga tewas. “Memang kelihatannya seperti stres gitu. Tapi tak sangka nekat bunuh diri,” ucap tetangga korban, Akien (36). Akien mengatakan, dia sering melihat Aling menyendiri. Tetapi, dia tidak

tahu apa penyebab Aling seperti itu. “Memang sering menyendiri, kayak orang stres gitu. Tapi ngak tahu saya apa penyebabnya,” ujarnya. Akien menuturkan, setiap harinya dia melihat ibu tiga anak itu berteleponan di depan rumahnya. Bahkan, setiap berteleponan Aling bisa tahan berjam-jam. “Tahan kali dia berteleponan. Setiap malam dia berteleponan itu berjam-jam,” terangnya. Disinggung apakah dirinya pernah mendengar keributan di dalam rumah tangga Aling pasalnya dugaan sementara korban bunuh diri akibat Aling mengetahui suaminya berselingkuh, Akien

mengatakan dirinya tidak pernah mendengar keributan di dalam rumah tetangganya itu. “Ngak pernah saya dengar mereka ribut. Tapi nggak tahu ya, kalau mereka bertengkar di dalam rumahnya,” ucap lelaki yang menggenakan kaos kerah hitam itu. Afuk Sering Pulang Malam Belum diketahui penyebab kenekatan dari Aling, lompat dari lantai tiga rumahnya. Informasi dihimpun, kalau kedua pasangan suami istri itu sering bertengkar. Pertengkaran dipicu, Afuk sering pulang malam dan terkadang seminggu hanya 3 hari di rumah. “Afuk sering pulang malam, dan karena itu mereka sering

bertengkar, sering cek-cok, dan aku tidak tahu Afuk mainnya kemana,” kata Chin ming (58) ibu korban. Hal senada diutarakan kakak korban. “Sering berantam mereka, masalah sepele pun nanti cek-cok,” katanya. Terpisah, Kanit Reskrim Polsekta Medan Iptu Gunawan ketika dikonfirmasi, membenarkan kejadian itu dan pihaknya sudah melakukan pemeriksaan terhadap dua saksi yakni suami korban Afuk dan pembantu rumah tangga. “Sudah ada dua saksi yang kita mintai keterangan, yakni suami dan pembantu di rumah korban,” ujar Gunawan.(cr-1/ mri/ind/gus/pmg)

PAW Martoyo, KPUD Tunggu Surat DPRD Sambungan Halaman 1 Divisi Humas KPUD Batubara Taufik Abdi Hidayat, kepada METRO mengaku, pihaknya mengetahui jika Martoyo merupakan anggota DPRD dari Fraksi partai Golkar telah divonis dan menjadi terpidana tahanan resmi Lapas Pematang Siantar. Namun terkait soal PAW

Martoyo, Taufik enggan berkomentar dengan alasan etika politik, apalagi Martoyo sendiri diketahui memeroleh 1.465 suara dalam pemilihan legislativ 2009 lalu. Ditambahkan Taufik, soal PAW sudah diatur dalam Undangundang Nomor.27 tahun 2009 tentang kedudukan DPRD. “Adapun regulasi yang bisa dijadikan referensi lain adalah

Peraturan Pemerintah RI Nomor 16 tahun 2010, peraturan KPU Nomor. 02 dan Nomor 22 tahun 2010,” sebut Taufik. Taufik menjelaskan, beberapa mekanisme PAW yang dapat dijadikan panduan mem-PAW kan seorang anggota DPRD adalah, bila anggota yang bersangkutan sengaja mengundurkan diri, anggota DPRD di PAW atas

alasan berhalangan tetap atau meninggal dunia dan berhalangan tetap oleh karena menjadi terpidana atas putusan hakim di pengadilan. ”Prosesnya pun cukup sederhana, seharusnya ketua partai yang bersangkutan, mengusulkan kepada pimpinan DPRD terkait PAW yang diajukan kepada salah seorang anggota DPRD. Kemudian DPRD melaksana-

kan rapat paripurna, guna mengambil langkah memberhentikan DPRD yang bersangkutan. Selanjutnya, partai melalui rekomendasi rapat paripurna DPRD, melayangkan usulan nama pengganti ke KPUD. “Kalau sudah diusulkan pimpinan DPRD, kita akan segera lakukan rapat pleno untuk memprosesnya,” ujar Taufik. (ck-4)

Bripda Raja Siregar Cs Culik & Peras WN Malaysia Sambungan Halaman 1 Empat dari tujuh pelaku, ternyata anggota polisi aktif, yakni Brigadir David Rifai, Brigadir Julia Hendra, Briptu Rizki dan Bripda Raja Siregar. Brigadir David saat ini bertugas di Satuan Sabhara Polres Lingga, Brigadir Julia di Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polda Kepri, Bripda Raja Siregar di Ditreskrimum Polda Kepri, dan Briptu Rizki sehariharinya bertugas sebagai supir Wakil Direktur Reskrimum Polda Kepri. Polisi juga mengamankan barang bukti berupa satu cincin milik korban, kartu tanda anggota kepolisian, satu senjata api laras panjang SS1 V2 milik Brigadir David, serta mobil Suzuki APV BP 1710 DB dan Toyota Inova BP 1914 JY. Kedua mobil silver itu, Kamis siang terlihat terparkir di depan Masjid Al Halim, Mapolda Kepri.

Sementara itu, tiga warga sipil yang juga ditangkap karena keterlibatannya dalam kasus ini, adalah Juniarti alias Yuyun binti Pabe (39), Desi alis Susi (30), dan Sunaryo bin Samin (42). Ketujuh pelaku ditangkap di Nongsa, Taman Raya Batam Centre, dan Batuaji. Polisi awalnya kesulitan mengungkap keberadaan tujuh pelaku, karena seluruh alat komunikasi telah dimatikan. Namun Sat Reskrim Polresta Barelang tidak kehilangan akal. Setelah tiga hari melakukan pencarian mereka menemukan titik terang melalui paspor yang dipergunakan Juniarti. Melalui paspor, petugas menemukan alamat Juniarti di bilangan Nagoya. “Ternyata alamat yang dipergunakan dalam paspor palsu,” ungkap petugas Polresta Barelang yang enggan disebutkan namanya. S e l a n j u t n y a ,

METRO ASAHAN Penerbit : PT. Siantar Media Pers (Metro Siantar, Metro Tapanuli, Metro Asahan, Metro Tabagsel ) Chairman : Komisaris Utama : Komisaris : Direktur Utama : Direktur : Pengasuh Pemimpin Umum/Penjab/GM : Wakil PU/Pimpinan Perusahaan : Pimred Metro Siantar : Pj Pimred Metro Tapanuli : Pimred Metro Tabagsel : Pimred Metro Asahan : Wakil Pimpinan Perusahaan: Wapimred Metro Tapanuli : Tim Ombudsman :

Rida K Liamsi Makmur Kasim Khadafi Marganas Nainggolan Maranatha Tobing

Marganas Nainggolan Maranatha Tobing Pandapotan MT Siallagan Pandapotan MT Siallagan Muhiddin Hasibuan Eva Wahyuni Darwin Purba Daniel Simanjuntak Vincent Wijaya

petugas,berusaha melacak calo pembuat paspor Juniarti yang diketahui bernama Laode, salah satu ketua RT di Tanjungpiayu. Melalui ketua RT tersebut, diketahui tempat tinggal terakhir Juniarti di salah satu kontarakan di Batu Besar, Nongsa. Dipimpin langsung Kanit Reskrim Kejahatan dan Kekerasan (Jatanras) Polresta Barelang, Iptu Andi bergerak ke tempat pelaku dengan senjata lengkap. Namun pelaku yang dikenal sebagai calo TKI tersebut sudah tidak berada di tempat kontrakannya. “Hanya pengasuh bayinya saja yang ada,” ungkapnya. Polisi lantas memancing Juniarti keluar dari persembunyiannya, dengan bantuan pengasuh bayinya itu. “Kita minta pengasuhnya mengirim pesan dan menyampaikan anaknya sedang sakit,” kata Andi. Tidak berapa lama, Juniarti

datang bersama Desi, petugas yang telah bersiaga langsung menodongkan senjata kepada pelaku. “Di mana temanmu yang lain bersembunyi?” tanya salah satu anggota Reskrim mengulang percakapan dalam penangkapan malam itu. Petugas awalnya mengira pelaku lain yang terlibat dalam kasus penculikan, disertai pemerasan dan penganiayaan ini melibatkan oknum anggota TNI. Sebab, berdasarkan ciri yang dilihat melalui CCTV hotel, pria-pria yang berada di sekitar Juniarti memiliki ciriciri seperti aparat, mulai dari badan yang tegap, hingga potongan rambutnya. Karena terus didesak, Juniarti memilih mengaku. Tanpa disangka-sangka, perempuan 39 tahun ini menyebut nama sejumlah polisi terlibat dalam kasus ini. “Kami semua kaget,” ujar salah satu anggota Satreskrim. Melalui Juniarti dan Desi, petugas menangkap satu per satu anggota polisi aktif itu, beserta satu warga sipil di rumahnya masing-masing. Brigadir Julia Hendra diamankan di rumahnya di Batu Besar, Nongsa. Kemudian Brigadir David di Perumahan Taman Raya, Batam Centre. Sementara Rizki beserta Sunaryo di sebuah perumahan tak jauh dari Bandara Hang Nadim. Setelah itu, giliran Bripda Raja Siregar dibekuk di Batuaji. Mereka kemudian dibawa petugas ke Mapolresta Barelang untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya. Setelah dilakukan pemeriksaan, pelaku kemudian dibawa ke Mapolda Kepri untuk dilakukan pengembangan lebih lanjut. Menurut Juniarti melalui petugas Polresta Barelang, mereka berkomplot untuk memeras pelaku dengan modus penangkapan karena dugaan penjualan orang

Departemen Redaksi METRO ASAHAN Dewan Redaksi Group : Marganas Nainggolan (Ketua), Maranatha Tobing, Pandapotan MT Siallagan, Muhiddin Hasibuan, Eva Wahyuni, Daniel Simanjuntak, Leo Sihotang, Nasa Putramaylanda, Hermanto Sipayung, Nurjannah. Redaktur Pelaksana: Hermanto Sipayung, Redaktur: Syafrudin Yusuf, Pholmer Saragih, Jhon Damanik, Plidewatna, Hezbi Rangkuty, Edi Saragih Kordinator Liputan: Edwin Garingging, Reporter:, Irvan Nasution (Kisaran), Susilowady (Kisaran), Jekson Siahaan (Batubara), Putra (Aek Kanopan),Anniko Rambe, Rizki Whardana (R Prapat), Mahra Harahap (Kota Pinang), Ishak Lubis (Tj Balai), Syawaluddin Tanjung (Pamingke) METRO SIANTAR Redaktur Pelaksana: Leonardus Sihotang, Yappy Chandro Purba Kordinator Liputan: Pala MD Silaban, Reporter: Tonggo Sibarani, Imelda Purba, Pra Evasi Haloho, Billy Andra Nasution, Eko Hendriawan, Dhev Fretes Bakkara (fotografher), Rano Kambo Hutasoit, Raymound Sitanggang, Darwis Damanik, Sawaluddin, Soetomo Samsu (Jakarta), Irwansyah (TanahJawa), Marihot Sinaga (Raya), Hardono Purba (Silau Kahean), Sendi Warto Purba (Saribudolok), Taman Haloho (Parapat) Sekretaris Redaksi: Yanti Nurhapni, Staf Redaksi : Ita Butar-butar METRO TAPANULI Pjs Redaktur Pelaksana: Nasa Putra Maylanda, Kordinator Liputan: -, Ass.Korlip : Horden Silalahi (Taput) Reporter: Marihot Simamora, Freddy Tobing, Masril Rambe (koresponden Barus), Horden Silalahi (Humbahas), Bernard Lumbangaol (Taput), Hengki Tobing (Taput), Hermanto Turnip (Tobasa)

(traficking). Juniarti kepada pelaku lainnya mengabarkan korban memiliki uang miliaran rupiah. Situasi inilah yang diduga memicu ketertarikan empat oknum polisi tersebut untuk ambil bagian dalam rencana kriminal ini. Kabid Humas Polda Kepri AKBP Hartono mengatakan kasus yang menjerat empat anggota polisi aktif tersebut merupakan tindak pidana pemerasan, bukan perampokan. Pelaku memanfatkan kesalahan korban untuk meminta uang kepada dua WN Malaysia. Menurut Hartono pihaknya akan memproses kasus tersebut tanpa membedabedakan anggota maupun sipil. Bahkan anggota polisi yang melakukan perbuatan tersebut akan bukan hanya di proses pidana, namun juga proses internal kepolisian. “Hal ini menjadi atensi Kapolda untuk menidak tegas setiap anggota yang melakukan perbuatan kriminal,” ujar Hartono. Disinggung mengenai keterlibatan empat anggota polisi, apakah sebagai otak dari perbuatan itu, hartono mengaku belum mengetahuinya. “Penyidik sedang mendalami hal ini,” pungkasnya. Sebelumnya, dua warga Malaysia yakni Abdul Razak Bin Mohamed Kasim dan Abdul Halim Bin Abdullah menjadi korban pemerasan dan penganiayaan tujuh pelaku, Minggu (27/5) malam. Keduanya diculik dari tempat menginap di Hotel 01, kemudian dianiaya, serta uangnya diambil. Akibat kejadian itu bibir serta hidung Abdul Razak, mantan marinir AL Malaysia memar karena dipukul gagang senjata, serta kehilangan uang Rp16 Juta. Abdul Halim Bin Abdullah menuturkan dirinya bersama

Abdul Razak bertolak dari Stulang Laut Malaysia ke Pelabuhan Feri Internasional, Batam Centre.”Kedatangan saya ke Batam untuk bertemu teman,”ujar pria paruh baya ini. Dalam perjalanan, Abdul Halim berkenalan dengan Juniarti alias Yuyun, pelaku meminta dicarikan pekerjaan di Malaysia untuk dirinya serta kawannya.”Waktu itu saya tidak bisa menjanjikan pekerjaan, namun bisa diperkenalkan dengan kawan saya,”ungkapnya. Dalam pertemuan itu, keduanya saling tukar nomor hape untuk membicarakan kasus itu lebih lanjut. Abdul halim mempersilahkan Yuyun untuk menghubungi ataupun datang ke tempat penginapannya.Sekitar Pukul 18.00 WIB, keduanya tiba di pelabuhan Internasional Batam Centre dan langsung menuju ke hotel 01 menggunakan taksi. “Sekitar pukul 18.30 WIB saya check in di hotel,” beber pria yang sudah dipenuhi rambut putih ini. Pukul 20.00 WIB keluar untuk mencari makan di dekat hotel sekaligus bertemu dengan rekannya yang tinggal di Batam. “Hanya jalan kaki saja dari hotel,” ungkapnya. Tidak berapa lama, Juniarti menghubungi Abdullah, dia mengaku sedang dalam perjalanan menuju hotel 01 untuk membicarakan pekerjaan. Abdullah meminta Juniarti datang ke tempat ia makan sekalian makan bersama. “Karena di hotel tidak ada makanan, namun Yuyun memaksa bertemu di Hotel,” jelasnya. Sehingga Abdullah tidak bisa berbuat banyak, korban pun bertolak ke penginapan dengan membawa makanan untuk Juniarti. Sekitar pukul

METRO TABAGSEL Redaktur Pelaksana: Nurjannah, Pjs Kordinator Liputan: Ikror Amin Lubis, Reporter: Parlindungan Pohan (Sidimpuan/Tapsel), Amran Pohan (Tapsel), Amran Pikal Siregar, (Palas), M Ridwan Lubis (Madina), Parningotan Aritonang. Dep. Perwajahan, Pracetak & Artistik Kadep Pracetak & Artistik: Ahmad Yasir, Kabag: Amiruddin Staf Pracetak:Salomo Malau, Jamaluddin Sinaga, Hedry Handoko, Jefree Putra, Andri Manullang, Handoko, Mounting: Samuel Sihotang (Koordinator), Hotland Doloksaribu, Amran Nainggolan, Nico HS, Kabag Teknisi, Maintenance & IT: Irwan Nainggolan, Online Website: Juanda Panjaitan DIVISI USAHA Departemen Umum/Adm/Keuangan Manager Adm/Keu/Umum: Dumaria, Kabag Accounting: Restioni Padang Departemen Sirkulasi / Pemasaran Manager Pemasaran: Jaberlison Saragih, Koordinator Pemasaran:Simson Winata Hutabarat Adm Pemasaran : Indarny Aritonang, Piutang Koran: Ester Ade Gultom, Staf Pengembangan: Jhon Tua Purba, Dedi Kurniawan, Kordinator Ekspedisi: Ardi Departemen Iklan Manager Iklan: Jamot S, Kabag Iklan : Holden Simanjuntak, Kord Iklan: Bambang Satria, Kord Adm. Iklan group: Hariyani Kartini, Piutang Iklan: Tio Maria, Annisa (Medan) Staf Desain:Reliston Purba, Togap Sinaga. Perwakilan Metro Tapanuli

22.00 WIB korban tiba di lobi hotel. “Ketika saya datang di lobi, Juniarti belum datang,”jelasnya. Sesaat kemudian, Juniarti datang bersama rekannya yang diperkenalkan bernama Susi. “Kita pun ngobrol santai di lobi hotel,” ungkapnya lagi. Tiba-tiba datang empat orang berbadan tegap menggunakan topi, mereka mengaku anggota polisi sambil menunjukkan KTA. Kedua WN Malaysia itu dituduh akan menjual kedua perempuan itu ke Malayisa.”Empat pria itu meminta kita ikut ke kantor,” jelasnya. Keduanya tidak mengetahui kemana lokasi mereka dibawa para perampok menggunakan mobil APV hitam. Di dalam kendaran pelaku menanyakan kepada perempuan tersebut, siapa diantara keduanya yang menjanjikan pekerjaan, sambil memukul kedua korban. Keduanya diajak keliling Batam hingga dibawa ke hutan di wilayah Batu Besar Nongsa. Dalam perjalanan salah satu pelaku diminta untuk mengambil uang di ATM BNI di salah satu SPBU sebesar Rp16 juta sambil mengisi bensin. Kedua korban dipaksa untuk meminta transfer kepada keluarganya sebesar 50.000 ringgit. “Namun siapa yang mau kasih, karena ATM Malaysia tidak bisa dipakai setelah jam 00.00 WIB,” tuturnya. Korban pun mendapatkan ancaman menggunakkan senjata laras panjang hingga dianiaya menggunakan gagang senjata. Hingga dipukul menggunakan sendal. Setelah dianiaya, kedua korban kemudian dikembalikan ke Hotel 01. Keduanya kemudian melaporkan kejadian itu ke Mapolresta Barelang. (hgt/ thr/jpnn)

Koordinator Keuangan: Eriska Muham, Staf Piutang Koran/Iklan: Arfah Sari Hasibuan, Koord. Pengembangan: Zulfiandi, Staf Pengembangan : Tamy Sianturi (Tobasa) Perwakilan Metro Tabagsel Ka Perwakilan/Ka Biro Usaha: Edi Panjaitan, Kabag Pengembangan: Ahmad Suhaimi Lubis, Koordinator Keuangan: Kristina Hutabarat Perwakilan Metro Asahan Wakil Pimpinan Perusahaan: Darwin Purba, Kabag Pengembangan: Marshall Leo Siagian, Staf Pengembangan: Jemelister Sitorus, Koord.Keuangan: Revina Sihombing Kuasa Hukum: Binaris Situmorang SH TARIF IKLAN : Hitam/Putih (B/W) Umum/Display Rp. 7.500/mm kolom, Iklan Keluarga Ucapan Selamat Rp. 3.500/mm kolom, Iklan Warna (Full Colour) Rp. 15.000/mm kolom. Harga iklan ditambah PPN 10%. Harga Eceran Rp2.000 (dalam kota). Rekening a/n : PT Siantar Media Pers Bank Mandiri Cab Pematangsiantar AC:1070003101831. Alamat Redaksi /Iklan/ Pemasaran Medan : Graha Pena Medan Jl Sisingamangaraja KM 8,5 No.134 Medan-Amplas. Telp (061) 7881661 (Hunting) Fax (061) 7881733 Alamat Redaksi /Iklan/ Pemasaran: Jl Sangnawaluh No.24 Komp Mega Land Siantar Telp:(0622) 7553511, Fax (0622) 7553501 Siantar. e-mail : metrosiantar@yahoo.com. Perwakilan Jakarta: Jln Raya Kebayoran Lama17 Jakarta Selatan Telp. (021)-5349205, 5349206, 5349115. Fax. (021)-53490522. Pencetak : PT Medan Graindo, Jl SM Raja KM 8,5 No.134 Medan. Telp (061) 7881661 (Hunting) Fax (061) 7881733

DALAM PELIPUTAN, WARTAWAN METRO ASAHAN SELALU DIBEKALI IDENTITAS DIRI DAN TIDAK DIBENARKAN MEMINTA SERTA MENERIMA APAPUN DARI NARASUMBER BILA ADA YANG MERASA DIRUGIKAN OLEH WARTAWAN METRO ASAHAN, DIMINTA UNTUK MELAPOR KE PIHAK BERWAJIB ATAU HUBUNGI (0622) 7553511


JUMAT 31 Mei 2013

Korut Perkuat Senjata Penangkis Nuklir SEOUL- Korea Utara berikrar akan memperkuat senjata penangkis nuklir “yang tidak terhingga nilainya”, sehingga mengacaukan laporan bahwa negara itu mungkin memulai kembali perundingan multilateral mengenai denuklirisasi. Satu tajukrencana di halaman depan surat kabar pemerintah Korut Rodong Sinmun mengatakan satu penangkis nuklir yang kuat adalah satu-satunya jaminan bagi satu “kemenangan akhir” melawan kekuatan-kekuatan imperialisme. ”Kita akan memperkuat penguasaan kita atas penangkal nuklir kita yang sangat tidak ternilai ini dan melancarkan perang terhadap imperialisimperialis dengan kekuatan yang lebih besar,” kata surat kabar itu seperti dikutip AFP. Tajuk rencana itu muncul beberapa hari setelah media pemerintah China mengatakan pemimpin Korut Kim Jong-Un memberitahu kepada Presiden China Xi Jinping bahwa Pyongyang akan mempertimbangkan dimulainya kembali perundingan enam negara mengenai denuklirisasi. Kantor berita Xinhua mengatakan pesan itu dikirim melalui sepucuk surat yang disampaikan langsung kepada Xi oleh utusan khusus Kim dalam kunjungan ke Beijing pekan lalu. Media pemerintah Korut mengonfirmasikan penyerahan surat itu tetapi tidak menyebutkan apapun mengenai usul dialog itu. Editorial surat kabar Rodong Sinmun Rabu itu adalah yang terbaru dari serangkaian komentar yang disiarkan dalam beberapa hari belakangan ini yang secara jelas menegaskan kembali komitmen Korut untuk meneruskan programprogram senjata nuklirnya. (dtc/int)

(RAKA MUSTAFA RAMLI/JAWA POS)

Para pegawai negeri sipil di Surabaya berkumpul di halaman kantor Gubernur untuk mengikuti apel pagi. Saat ini pemerintah dan DPR sedang menggodok RUU wajib militer bagi PNS dan pekerja. Setiap PNS yang menolak wajib militer bisa dikenai sanksi pidana.

Tolak Wajib Militer, PNS Bisa Dipidana JAKARTA - Draf Rancangan Undang-undang (RUU) tentang Komponen Cadang Pertahanan Nasional yang merancang PNS dan para pekerja wajib militer sudah di DPR dan siap dibahas. Bahkan PNS dan pekerja yang menolak wajib militer bisa dipidana.

Itu berdasarkan draf RUU Komponen Cadangan yang diperoleh, Kamis (30/5), sanksi bagi warga sipil yang menolak wajib latihan militer bervariasi.

(RAKA MUSTAFA RAMLI/JAWA POS)

Rudal Rusia Tiba di Suriah DAMASKUS - Suriah telah menerima rudalrudal yang dikirim oleh Rusia. Rudal-rudal yang diterima Suriah ini merupakan jenis S-300 yang mampu menangkal serangan udara. Presiden Suriah Bashar al-Assad menyampaikan informasi tersebut dalam wawancara dengan media Libanon, Al-Manar TV. Bahkan Assad menambahkan, pengiriman rudal kloter kedua akan segera dilakukan oleh Rusia dalam waktu dekat. Assad tidak menjelaskan lebih lanjut mengenai penggunaan rudal tersebut. Dia hanya menyebutkan, Suriah akan langsung merespons setiap serangan yang dilakukan Israel ke wilayahnya. Demikian seperti dilansir PressTV, Kamis (30/5). Pada 28 Mei lalu, Rusia menyatakan niatnya untuk mengirimkan rudal-rudal S-300 ke Damaskus, Rusia. Secara terpisah, pada Rabu (29/5), Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Shoigu menyatakan, pengiriman rudal-rudal S-300 ke Suriah ditujukan untuk menangkal intervensi asing di negara tersebut. Pernyataan tersebut ditanggapi keras oleh Israel yang berniat melakukan apapun untuk mencegah pengiriman rudal tersebut. Menteri Luar Negeri Suriah Walid al-Muallem pun menegaskan respons cepat dari Suriah terhadap agresi sekecil apapun yang dilakukan Israel di wilayahnya. ”Suriah tidak akan membiarkan adanya agresi Israel tanpa adanya pembalasan. Pembalasan tersebut akan setimpal dengan agresi yang dilakukan, dan menggunakan tipe senjata yang sama,” tegasnya. (dtc/int)

Juru bicara KPK Johan Budi memberikan keterangan pers terkait gagalnya tim penyidik KPK untuk memanggil dan memeriksa Darin Mumtazah sebagai saksi.

PENYIDIK KPK GAGAL JEMPUT DARIN JAKARTA- Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi gagal menjemput perempuan muda yang diduga dekat dengan mantan presiden Partai Keadilan Sejahtera Luthfi Hasan Ishaaq, Darin Mumtazah. ”Darin tidak ada di rumahnya,” kata Juru Bicara KPK Johan Budi saat dihubungi di Jakarta, Kamis (30/5). Penyidik yang sudah membawa serta surat panggilan pemeriksaan berencana menjemput siswi SMK itu di rumahnya di kawasan Cipinang, Jakarta Timur, untuk diperiksa sebagai saksi kasus pencucian uang terkait suap kuota impor daging sapi dengan tersangka Luthfi Hasan Ishaaq. Selanjutnya, Johan mengungkapkan bahwa berkas Luthfi pada Kamis (30/5) sudah dilimpahkan ke tahap penuntutan, sehingga penyidik kemudian memutuskan untuk menghadirkan Darin dalam persida-

ngan Luthfi nanti, karena sudah tidak memungkinkan untuk memeriksa Darin di KPK. ”Jika hakim menyetujui kemungkinan Darin akan dihadirkan dalam persidangan,” ujar Johan. Jaksa KPK akan mengajukan permohonan supaya Darin dapat bersaksi dalam peridangan Luthfi, dan jika hakim menyetujui, Darin akan dipanggil dalam persidangan. KPK sudah melayangkan surat panggilan pemeriksaan untuk Darin sebanyak dua kali, namun tidak dipenuhi olehnya tanpa memberikan alasan atau keterangan alias mangkir. “Yang pertama, suratnya katanya nggak sampai. Yang kedua nggak ada alasan,” kata Johan pada Selasa (21/5) di gedung KPK Jakarta. Mengenai keterlibatan Darin dalam kasus ini, Johan mengatakan tidak berani berspekulasi, sebab berdasarkan surat panggilan pemeriksaan untuk Darin, perempuan muda itu ditulis sebagai pelajar.

“Bila penyidik memanggil dia (Darin) hingga beberapa kali, tentunya keterangan yang bersangkutan dianggap penting,” kata Johan. Dibekali Surat Panggilan Paksa Tim KPK saat ini masih mencari keberadaan Darin Mumtazah untuk diminta keterangannya sebagai saksi kasus Luthfi Hasan Ishaaq. Tim dibekali surat menjemput paksa saksi yang sudah tiga kali tak penuhi panggilan KPK itu. ”Tim dibekali surat untuk membawa,” ujar Jubir KPK Johan Budi, Kamis (30/5). Johan mengatakan, tim KPK hari ini mendatangi rumah Darin di Jatinegara. Namun remaja yang dicari itu, tidak ada di tempat. ”Tadi penyidik berencana memanggil Darin dengan mendatangi yang bersangkutan dengan membawa surat panggilan,” ujar Johan. Namun tim KPK gagal menemui Darin. Tim tersebut, mendatangi rumah Darin di Cipinang, Cempedak, Jatinegara. (dtc/int)

Berikut aturan sanksi bagi masyrakat yang menolak saat direkrut menjadi anggota komponen cadangan militer, dan mereka yang berupaya mencaricari alasan agar tidak memenuhi syarat : Pasal 38, hukuman maksimal bagi PNS dan pekerja yang menolak ikut komponen cadangan padahal sudah memenuhi syarat: 1. Setiap orang sebagaimana dimaksud dalam Pasal 8 ayat (1) dan (2) yang memenuhi persyaratan, dengan sengaja tidak mematuhi panggilan menjadi Anggota Komponen Cadangan tanpa alasan yang sah dipidana dengan pidana penjara paling lama 1 (satu) tahun. 2. Setiap orang sebagaimana dimaksud dalam Pasal 8 ayat (3) yang memenuhi persyaratan, dengan sengaja tidak mematuhi panggilan menjadi Anggota Komponen Cadangan tanpa alasan yang sah dipidana dengan pidana penjara paling lama 6 (enam) bulan. 3. Setiap orang sebagaimana dimaksud dalam Pasal 8 dengan sengaja melakukan tipu muslihat atau rangkaian kebohongan yang menyebabkan dirinya tidak memenuhi syarat menjadi Anggota Komponen Cadangan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 9 dipidana dengan pidana penjara paling lama 1 (satu) tahun. 4. Setiap orang sebagaimana dimaksud dalam Pasal 8 dengan sengaja melakukan tipu muslihat atau rangkaian kebohongan yang menyebabkan dirinya ditangguhkan menjadi Anggota Komponen Cadangan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 12 ayat (1) dipidana dengan pidana penjara paling lama 1 (satu) tahun. Pasal 40, hukuman bagi orang yang melakukan tipu muslihat untuk tidak ikut komponen cadangan: 1. Setiap orang yang dengan sengaja membuat atau menyuruh membuat orang lain dengan suatu pemberian atau janji, mempengaruhi, mengguna-

kan kekerasan atau ancaman kekerasan, tipu muslihat atau rangkaian kebohongan, memberi kesempatan dan memberi keterangan, sengaja menggerakkan orang lain untuk tidak melaksanakan panggilan atau menyebabkan orang lain tidak memenuhi syarat untuk menjadi Anggota Komponen Cadangan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 9, dipidana dengan pidana penjara paling lama 2 (dua) tahun. 2. Apabila perbuatan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dilakukan oleh seseorang yang karena jabatan atau kedudukannya, pidananya ditambah 1/3 (satu per tiga). Pasal 41, hukuman bagi anggota komponen cadangan yang membolos dinas: 1. Setiap Anggota Komponen Cadangan yang tidak melaksanakan dinas aktif pada saat latihan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 18 tanpa alasan yang sah dipidana dengan pidana penjara paling lama 1 (satu) tahun. 2. Setiap Anggota Komponen Cadangan yang tidak melaksanakan penugasan pada saat mobilisasi sebagaimana dimaksud dalam Pasal 18 tanpa alasan yang sah dipidana dengan pidana penjara paling lama 2 tahun. 3. Setiap Anggota Komponen Cadangan yang menolak perpanjangan masa bakti pada saat mobilisasi sebagaimana dimaksud dalam Pasal 19 ayat (1) tanpa alasan yang sah dipidana dengan pidana penjara paling lama 2 (dua) tahun. PPP dan Hanura Setuju Wajib Militer Setelah PPP, Fraksi Partai Hanura menyatakan persetujuannya. Anggota komisi I DPR dari Hanura, Susaningtyas Kertopati, menilai tak perlu khawatirkan dengan RUU ini, karena pendidikan militer bukan berarti mempersenjatai sipil. ”Pelatihan itu di negara lain seperti Malaysia sudah melakukannya, dan itu bagus untuk peningkatan nasionalisme, cinta dan bela tanah air,” kata Susaningtyas Kertopati, saat dihubungi, Kamis (30/5). Menurutnya, Undangundang komponen cadangan perlu karena di Undangundang TNI sudah mengatur tentang komponen utama, komponen cadangan dan komponen pendukung. ”Kok ketakutan militeristik, pelatihan bukan dipersenjatai. Kita akan liat eskalasinya, kalau suatu saat eskalasi meningkat, paling tidak rakyat sudah siap,” ungkapnya. Lebih jauh ia menyatakan, yang terpenting sebetulnya bukan tentang perlu tidaknya komponen cadangan alias pendidikan militer bagi sipil, tapi proses pengesahan Undang-undang itu yang harus disoroti publik. ”Yang paling penting menurut saya adalah politik anggaran yang harus diawasi, kemudian mekanisme dan rekrutmennya seperti apa,” ucapnya. ”Undang-undang ini memang dibutuhkan, tapi harus diwaspadai substansi, politik anggaran dan mekanisme tadi,” imbuh politisi Hanura itu. (dtc/int)


JUMAT

31 Mei 2013

Apa kata mereka “Jangan sampai ada warga yang terlewatkan. Pastikan semua kepala keluarga (KK) dapat ditemui sehingga dapat dipastikan pula jumlah pemilih dalam keluarga tersebut,”

Pancasila di Tengah Pragmatisme Politik

Ujarnya,” Ketua KPU Husni Kamil Manik “BLSM itu hanya obat masuk angin, saya tidak setuju. Jika memang keputusan itu harus diambil untuk menghindari negara bangkrut, silakan,”

Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Said Aqil Siroj “Tim Pengawas (Timwas) Century DPR akan tetap bekerja mengawal Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menuntaskan skandal pencurian uang negara itu,”

Anggota Timwas Ahmad Yani

Indonesia telah mencapai umur 68 tahun, artinya pemerintah dan masyarakat Indonesia telah melalui proses panjang dalam berbangsa dan bernegara. Oleh Jainuri, M.Si. Dengan proses panjang tersebut diharapkan pemerintah dan masyarakat telah memahami hakikat dan menjiwai pancasila sebagai pedoman hidup berbangsa dan bernegara. Harapan tersebut tindak kunjung tampak dalam kehidupan nyata, justru sebaliknya pemerintah dan masyarakat semakin mengabaikan dan bahkan lupan dengan pancasila sebagai pedoman hidup berbangsa dan bernegara. Bentuk nyata hilangnya pancasila sebagai landasan bangsa dan negara adalah mencuaknya berbagai probalematika bangsa seperti menguatnya gerakan separatisme, menguatnya intoleransi antara umat beragama, tingginya angka kemiskinan dan pengangguran, dan rendahnya indeks pembangunan manusia. Pancasila telah dilupankan, diabaikan, dan tidak lagi dianggap sebagai falsafah bangsa. Padahal lahirnya pancasila melalui kerja keras founding father. Lima sila yang ada di dalamnya diletakkan dengan penuh kehatihatian agar searah dengan corak kehidupan bangsa serta dapat menjamin kesejahteraan, kedamaian, dan kebahagiaan bangsa Indonesia seutuhnya. Masyarakat tidak boleh lupa dengan sejarah. Lupa akan sejarah adalah bentuk dari penghianatan terhadap pejuang-pejuang bangsa yang susah payah membentuk dan mempersatukan masyarakat dalam satu

bangsa. Tanggal 01 Juni adalah momentum bagi seluruh elemen bangsa untuk memikirkan dan mengingat kembali sejarah-sejarah bangsa termasuk sejarah lahirnya pancasila sebagai ideologi dan sumber dari segala sumber hukum. Pancasilan adalah ideologi bangsa yang dilahirkan melalui proses perdebatan intelektual, kritis, rasional, dan ilmiah antara tokoh-tokoh penting (founding father) bangsa terutama Muhammad Yamin, Soepomo, dan Soekarno. Founding father bangsa mencurahkan segala fikiran dan tenaga untuk merumuskan ideologi bangsa dengan tepat yang dapat mempersatukan pulau-pulau nusantara, bahasa, budaya, dan suku yang berbeda-beda untuk berada dalam satu organisasi negara bangsa. Tanggal 1 Juni 1945, gagasan dan ide founding father berhasil dirumuskan dan disatupadukan yang kemudian dikenal pancasila sebagai dasar negara dan sumber dari segala sumber hukum. Karena itu, tanggal 1 Juni dikenal sebagai hari lahirnya pancasila. Memikirkan dan mengingat akan Pancasila bukan bermakna bagaimana elemen bangsa memahami lahirnya pancasila namun memiliki makna yang jauh dari itu yaitu bagimana implementasi pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara selama ini. Apakah semua elemen bangsa telah menjiwainya atau justru sebaliknya. Ajaran pancasila memiliki makna yang sangat agung dan terhormat karena didalamya terdapat nilai-nilai ketuhanan, kemanusiaan, dan kebangsaan. Pancasila mengajarkan segenap warga negara untuk bertuhan, bermoral, berakhlak mulia, dan berbudi pekerti. Manusia harus membangun hubungan yang saling memanusia-

kan, memuliakan, menghormati antara satu dengan yang lain, mengedepankan kebersamaan untuk kebaikan, persaudaraan, dan penghormatan terhadap hak-hak asasi manusia. Didalam pancasila tidak terdapat celah untuk tidak kebaikan. Namun seperti yang dijelaskan diawal tulisan ini, pancasila telah dilupakan, diabaikan, dan bahkan dianggap sebagai ideologi yang tidak lagi tepat sebagai pedoman bangsa dan negara. Jejak pendapat Kompas tahun 2008, 2011, dan tahun 2012 menunjukkan pancasila tidak lagi dipercaya sebagai ideologi bangsa dan negara. Ada banyak faktor yang membuat masyarakat lupa akan pancasila salah satunya adalah tidak adanya pemimpin politik dan pemerintahan sebagai panutan dan teladan yang benar-benar menjiwai pancasila. Di awal-awal kemerdekaan, Indonesia masih memimliki kepemimpinan politik yang menjiwai pancasila namun di era sekarang ini sulit menjumpai kepemimpinan politik pancasilais. Banyak elit politik yang terjebak dalam politik pragmatis. Elit politik lebih mengedepankan kepentingan pribadi dan kelompok daripada kepentingan bangsa. Pancasila hanya dijadikan lipstik service, retorika politik dan dijadikan sebagai legitimasi formal kebijakan pragmatis. Prilaku buruk elit politik ditunjukkan melalui politik amoral seperti korupsi dan membuat kebijakan-kebijakan yang tidak berpihak kepada kepentingan bangsa yang lebih besar. Dampak pragmatisme politik adalah terbentuknya struktur birokrasi pemerintah yang tidak mengedepankan kemanusiaan yang adil dan beradab. Fungsi birokrasi sebagai mesin untuk merealisasikan tugas dan fungsi negara tidak dapat dijalankan dengan

baik terutama fungsi pelayanan dan pemberdayaan masyarakat. Sejatinya birokrasi menjadikan pancasila sebagai pedoman namun lebih mengedepankan kepentingan-kepentingan elit yang memperhatikan dan memposisikan birokrasi dalam struktur pemerintahan. Birokrasi bukan melayani masyarakat namun melayani elit dan dirinya sendiri. Stigma yang tertanam kuat adalah “birokrasi bukan melayanani namun dilayani” dan “birokrasi ABS (asal bapak senang). Ini-lah bentuk dari wajah birokrasi elitis. Kepemimpinan politik pragmatis dan birokrasi elitis memicu lahirnya segudang problematika bangsa sehingga masyarakat tidak percaya dengan adanya negara termasuk pancasila sebagai falsafah dan ideologi pedoman bangsa. Masyarakat sangat mudah melakukan tindakan yang bertentangan dengan pancasila seperti gerakan seperatisme, intoleransi, memberlakukan hukum rimba, dan melakukan tindakan kriminal. Buktinyata yang dapat kita lihat akhir-akhir ini adalah minimnya partisipasi politik masyarakat dalam pemilihan umum. Rata-rata pelaksanaan pemilu, pileg, dan pemilukada dimenangkan oleh golput. Hal ini secara langsung menunjukkan ketidak pedualian masyarakat terhadap negara dikarenakan kekecewaannya terhadap kinerja elit politik dan pemerintah yang tidak menjiwai pancasila dalam menjalankan tugas dan fungsinya. Fenomena elit politik dan pemerintah serta masyarakat yang mengabaikan pancasila sebagai pedoman hidup berbangsa dan bernegara dipandang sebagai persoalan serius dan membahayakan eksistensi dan masa depan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Apabila persoalan ini terus dibiarkan tidak menutup kemungkinan, NKRI bubar ditelan zaman karena prilaku anak kandungnya sendiri yaitu elit politik, pemerintah, birokrasi, penegak hukum, dan masyarakat. Karena itu, diupayakan strategi dan langkah nyata semua stakeholder bangsa untuk mengatasi persoalan tersebut. Stakholder yang paling bertanggungjawab adalah pemerintah. Pemerintah harus melakukan upayaupaya nyata untuk mengembalikandan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap negara termasuk pancasila. Upaya yang harus dikedepankan adalah menumbuhkan good dan political will semua stakeholder terutama elit politik dan birokrasi untuk membuat kebijakan-kebijakan populis yang berasaskan pancasila dalam rangka mewujudkan kesejahteraan masyarakat seutuhnya. (*) Dosen dan Kepala Biro Kemahasiswaan Universitas Muhammadiyah Malang

SIKAP KAMI

Menuju Jaminan Kesehatan Nasional GUBERNUR DKI Jakarta Joko Widodo alias Jokowi tengah menghadapi ujian untukmewujudkansalahsatujanjikampanyenya, yakni merealisasikan kartu Jakarta sehat (KJS). Kemudahan jaminan kesehatan bagiwargamiskintersebutadalahsalahsatu contohbagaimanasebuahdaerahotonom semestinya dikelola. KJS tentu adalah sebuah pertaruhan. Bukan hanya pertaruhan bagi seorang Jokowi dan Jakarta. KJS juga akan menjadi barometer bagi daerah lain di pelosok nusantara. Jika DKI yang memiliki pendapatan daerah triliunan rupiah saja gagal menjamin kesehatan warganya, tentu daerah laindengankapasitasfiskalminimsemakin sulitmemperhatikankebutuhandasarpublik tersebut. Belum genap setahun memimpin ibu kota, Jokowi sudah membagikan KJS. Sebagaimanasebuahprogrambaru,masalah tentu menjadi hal yang tak mungkin absen. Ini membuat DPRD setempat ingin mengajukan hak interpelasi kepada gubernur. Interpelasi itu tentu menjadi hak lembaga legislatif yang tak perlu dibesar-besarkan. Namun, jika menganggap program KJS harus dihentikan karena banyaknya masalah, tentu hal tersebut merupakan pendapat yang terburu-buru. Pembagian KJS membuat banyak rumah sakit yang ditunjuk kewalahan menerima pasien. Banyak warga kelas menengah, yang biasanya mudah mendapatkan layanan rumah sakit, mengalami kesulitan karena membeludaknya pasien. Di masa tertentu, tak jarang ada yang sulit mendapatkan kamar kosong. Ini tentu memprihatinkan. Sebab, ternyata, kapasitas rumah sakit di DKI sekalipun masih belum mampu menampung kebutuhan kesehatan masyarakat. Warga miskin yang dirujuk ke rumah sakit tentunya tidak mungkin berpura-pura sakit. Mereka adalah orang-orang yang selama ini menderita sakit, namun tidak punya uang untuk berobat. Timbul pertanyaan, jika selama ini belum ada KJS, bagaimana nasib mereka? Soal kapasitas rumah sakit dan hal teknis lain memang harus segera diselesaikan. Tetapi, program semacam KJS harus tetap dijalankan. Pada 2014, secara nasional sudah harus ada jaminan kesehatan melalui BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial). Jika masalah masalah seperti di DKI tidak bisa dituntaskan, sulit berharap BPJS bisa dijalankan secara nasional.(*)

ZENGZHANGSU KAPSUL

SUPER DAHSYAT

OBAT PATEN NO. 1 • Cukup diminum 10 menit sebelum hubungan intim • Terbukti ampuh mengatasi Ejakulasi dini dan lemah syahwat • Kuatkan, kencangkan, keraskan ereksi dan tahan lama • Rasakan nikmatnya klimaks berulangSpontan menguatkan kejantanan ulang • Nikmati kepuasan puncak dalam pria, berdiri tegar dan tahan lama semalam suntuk. Antar hubungan intim atis

SPESIAL TAMBAH BESAR KUAT & PANJANG!!!

CIALIS 80 MG Gr

IA TERSED

• Pelangsing Herbal • Peninggi Badan • Penggemuk Badan • Pemutih Wajah/badan

• Pemutih Ketiak/selangkangan • Pemerah Bibir • Perontok Bulu • Penghilang Selulit

A-SEN HP 0821 1811 1020 HERBAL

• Penghilang Jerawat • Penghilang Bekas Luka • Krim+vakum Payudara • Perapat Vagina,dll

| PIN BB: 28A13AEB

Jl. Tanah Jawa No. 83 (depan ruko baru, Simp Jl Cokro) ) P. Siantar Jl. Cokro No. 349 Simp. Malik Kisaran Jl. Sirandorung No. 63 depan Simp. Jl. Perdamean Rantauprapat

A


HUKUM & KRIMINAL

JUMAT

31 Mei 2013

5

METRO ASAHAN

TENDANG PERUT PELAKU

Gadis Remaja Lolos dari Pemerkosaan SIANTAR- Seorang gadis remaja sebut saja Harumi (16), warga Jalan Dalil Tani, Kelurahan Tomuan, Siantar Timur, berhasil lolos dari percobaan pemerkosaan yang dilakukan JS (28), tetangganya di sebuah gubuk tak jauh dari rumahnya, Rabu (29/5) malam sekitar pukul 19.00 WIB. Harumi lolos setelah menendang perut pelaku. Ditemui di kediaman orangtuanya di Jalan Dalil Tani, Kamis (30/ 5), Harumi masih terlihat syok. Ketika diminta menceritakan peristiwa yang dialaminya, gadis sulung empat bersaudara ini beberapa kali menitikkan air mata. Dia menuturkan, kejadian itu berawal ketika ia hendak mengambil sisa pemutikan kangkung di gubuk persawahan, sekitar 100 meter dari rumah orangtuanya. Saat itu, cuaca hujan lebat. Begitupun Harumi, yang masih duduk di bangku kelas I SMA, ini tetap pergi ke ladang. Korban pergi dengan menggunakan payung, sekitar pukul 18.00 WIB. Tiba gubuk, gadis berkulit sawo matang ini mengaku masih sempat bertemu Namboru-nya (Bibi atau saudari kandung ayahnya) bersama tiga anak-anaknya sedang berteduh. Setengah jam berselang, Namboru dan tiga anaknya memilih pulang, sementara korban melanjutkan pekerjaannya menyortir sisa pemutikan kangkung dan memasukkannya ke goni karung. Di tengah kesibukannya, tibatiba dari belakangnya muncul seorang pria dan langsung membekap mulut dan menutup matanya. Korban spontan merontaronta dan dia sengaja menolakkan tubuhnya ke lantai gubuk itu. Saat itulah Harumi melihat persis wajah pria yang membekap mulut dan matanya itu. Ternyata dia adalah seorang pria pengangguran dan masih tergolong tetangganya berinisial JS (28). “Mau ngapain kau bang. Jangan lakukan itu! Kalau ada salah orangtuaku maaflah, jangan apaapakan aku,” pinta Harumi seraya menyembah pelaku. Saat itu pelaku sempat terdiam dan dia meminta Harumi agar tidak menceritakan apapun kepada ayahnya termasuk kepada orang kampung. Kemudian setelah korban bangkit, pelaku menghampirinya dengan alasan untuk membersihkan pakaiannya yang kotor akibat terjatuh dengan tubuh telentang. Tapi Harumi mengelak. Kemudian dia menendang perut pelaku, lalu kabur setelah menggapai payung yang dibawa sebelumnya. “Saat itu, aku berlari sekuat tenaga hingga terjatuh ke

selokan. Saat terjatuh itu aku sempat berteriak minta tolong sembari berupaya bangkit. Namun tidak seorang pun mendengar suaraku. Aku kembali berlari dan sampai akhirnya tiba di teras rumah,” kata korban sembari menyeka air matanya. Menurut orangtunya, Harumi saat itu sempat pingsan. Kedua orangtunya kemudian langsung memapah tubuh korban. Kurang lebih 15 menit pingsan, putri pasangan HM (48) dan RS (47) ini akhirnya siuman. “Mak! Pak!, jangan marah ya. Aku tadi mau diperkosa si J**** itu. Takut kali aku, makanya aku lari setelah kutendang dia,” kata Harumi pada orangtuanya. Pengakuan putri kesayangannya itu jelas memicu emosi HM dan langsung mendatangi rumah pelaku. Tapi pelaku seolah tak bersalah dan menjawab ringan dan tak mengira kalau gadis itu adalah anak HM. Bahkan dengan beraninya, pelaku datang ke rumah Harumi seraya meminta maaf. Kejadian itu bahkan sempat mencuri perhatian warga sekitar dan mengerumuni rumah korban. Menurut HM, pelaku menganggap sepele persoalan tersebut. “Menurut dia hanya dengan menyampaikan permohonan maaf cukup? Aku bilang tidak. Akibat perbuatannya, boruku (anak korban, red) trauma,” katanya. Oleh sebab itu, HM dan keluarganya sepakat melaporkan kejadian itu ke Polres Siantar. Tapi sayang, pelaku berinisial JS berhasil lolos setelah petugas SPK bersama personil Unit PPA mendatangi rumahnya. Kabag Humas Polresta Siantar AKP Efendy Tarigan mengatakan, keluarga korban justru tidak bisa menyebut saksi-saksi yang mengetahui kejadian itu. Dia mengatakan, laporan itu tidak ditolak melainkan ditunda. Pihaknya juga berharap korban maupun orangtuanya bisa kembali datang ke Polres guna menindaklanjuti laporan itu. “Bukan kita tolak atau tidak ditindaklanjuti. Silahkan saja korban bersama orangtuanya datang lagi ke polres,” ujar Efendy. (dho/ dro)

Foto Fandho

HM memerlihatkan baju yang dikenakan putrinya saat peristiwa itu terjadi.

Mobil Rental Dilarikan Pelanggan

Pensiunan Tentara Pusing ‘7 Keliling’

Foto Fandho

DITEMUI- Harumi saat ditemui di rumahnya bersama ayahnya HM, Kamis (30/5)

Polisi Diminta Seriusi Laporan Korban JS, orangtua Harumi mengaku, sedikit bingung. “Laporan kami sepertinya belum resmi tindaklanjuti polisi. Saat kami melapor, keterangan anak kami ini hanya ditulis dalam lembaran buram,” kata Manurung sembari menge-

rutkan dahinya. Dia berharap agar polisi serius menangani kasus yang dialami putrinya. “Sebab hingga Kamis (30/5), putri saya belum juga dipanggil pihak kepolisian guna menindaklanjuti laporan tersebut.

Lanjut HM, akibat tindakan JS, putrinya trauma dan tidak berani keluar rumah. Dia syok karena kejadian itu. “Makanya kami memohon kepada polisi untuk meneruskan laporan kami,” pinta HM penuh harap. (dho/dro)

SIANTAR- Anandin Chaniago (57), mantan serdadu (pensiunan TNI AD, red), saat ini pusing ‘7 keliling’ (pening, red). Mobil rental jenis Xenia BK 1705 TY, miliknya, hingga sekarang belum dikembalikan pelanggan. Informasi dihimpun di kepolisian, Kamis (30/5), mobil Xenia BK 1705 TY, itu dirental Anandin kepada pelanggannya berinisial ML (38), Jalan Farrel Pasaribu, Kelurahan Suka Maju, Siantar Marihat. Kepada pemilik, ML mengaku hendak mengunjungi keluarganya. Kemudian disepakati biaya rental sebesar Rp300 ribu per hari. ML berjanji akan mengembalikan mobil tersebut tidak lebih dari tiga hari. Namun setelah ditunggu hingga empat hari lebih ML justru tidak memberikan kabar. Ketika dihubungi, ML malah tidak memberikan ja-

Congkel Rumah Warga 2 Maling Sekarat Dimassa

(foto:ist)

Andre dalam kondisi kritis tergeletak di ubin Mapolsekta Medan Labuhan, Kamis (30/5). MEDAN- Dua tersangka maling rumah, Andre (21), warga Pasar II, Kelurahan Rengas Pulau dan Leo Martin (17), warga yang sama, nyaris tewas diamuk massa. Keduanya kedapatan masuk rumah setelah berhasil mencongkel jendela, Kamis (30/5) sore.

Andre kondisinya sangat kritis karena kepala dan mulut lebam juga mengeluarkan darah. Leo Martin juga mengalami luka di tubuhnya dan kepala. Kedua tersangka akhirnya diboyong warga ke Mapolsekta Medan Labuhan. Andre dalam

kondisi kritis dan tergeletak di ubin kantor, sedangkan Leo Martin masih bisa memberi keterangan kepada polisi. Ketika diinterogasi polisi, Leo Martin mengaku, mereka melakukan maling itu bertiga tapi temannya bernama Budi berhasil melarikan diri. Selama ini, mereka melakukan pencurian di rumah yang ditinggal penghuninya seperti yang mereka lakukan barusan. Pemilik rumah Azmi Muin (40), warga Jalan Young Panah Hijau, Kelurahan Labuhan Deli, Kecamatan Medan Marelan, ketika dimintai keterangan mengatakan, mereka mencongkel jendela dan sudah masuk ke dalam rumah. Azmi Muin dan istri sehariharinya meninggalkan rumah karena dia bekerja di salahsatu perusahaan container di Belawan. Sedangkan istrinya bekerja di PDAM Tirnadi Medan. Yang melihat langsung kejadian itu, warga setempat. Ketika itu ketiga pelaku sudah masuk ke rumah. Warga berusaha memblokir rumah untuk menangkap ketiga pelaku. (pmg)

TERCECER Telah tercecer surat sebidang tanah An. Syahdan Rambe , alamat Jl. Rantau Lama No. 73, Kel.Bakaran Batu, Kec. Rantau Utara, Kab.Labuhan Batu. Hilang di seputaran rantau prapat. Bagi yang menemukan harap hubungi Syahdan Rambe, HP 0823 6443 6506 Tidak akan dituntut dan akan diberikan hadiah sepantasnya.

waban jelas. Begitulah hingga hampir sepekan berlalu, ML tetap tidak mengembalikan mobil tersebut. Tidak ada jawaban jelas, korban yang bermukim di Jalan Pisang, Kelurahan Kebun Sayur, Siantar Timur, ini akhirnya melaporkan perbuatan ML ke pihak kepolisian. Dalam laporannya, Anandin mengaku menderita kerugian hingga Rp140 juta. Kepada petugas, Anandin mengatakan, selama ini, ia percaya kepada ML sehingga tidak meminta jaminan saat mobil dipinjam. Kabag Humas Polresta Siantar AKP Efendy Tarigan, ketika dikonfirmasi, membenarkan adanya pengaduan Anandin Chaniago, yang mengaku mobilnya telah dilarikan. Selanjutnya pihaknya akan memanggil saksi-saksi untuk pengembangan penyelidikan. (mag-10/dro)

FOTO;DHEV BAKKARA

Korban penggelapan mobil saat mendatangi Mapolresta Siantar, Kamis (30/5).

Jurtul Togel Dibekuk Polisi TEBINGTINGGI- AB (60), warga Jalan Kumpulan Pane, Gang Buntu, Kelurahan Kampung Durian, Kecamatan Bajenis, diringkus Satuan Reserse Kriminal Polsek Padang Hulu, karena kedapatan menulis judi toto gelap (togel) di kediamannya. Dari tangan tersangka, polisi mengamankan uang sebesar Rp50 ribu, satu lembar kertas timah rokok bertuliskan nomornomor tebakan judi togel dan satu unit HP merk Nokia. Tersangka mengaku, dalam

sehari, ia bisa mendapat omset sekitar Rp500 ribu. Dari jumlah tersebut, dia mendapat bagian 20 persen dari omset. Uang tersebut katanya disetor kepada ‘S’, warga Jalan KF Tandean, Kota Tebingtinggi. Kapolsek Padang Hulu AKP A Nadeak, kepada waratawn mengatakan, penangkapan tersangka berkat adanya laporan dari warga. Petugas yang mendapat informasi segera menangkap tersangka yang sedang menulis judi togel di rumahnya. (pmg)

Polisi Tangkap Pengedar Sabu TEBINGTINGGI- WL alias Win (26), warga Jalan Pandan, Lingkungan III, Kelurahan Tambangan, Kecamatan Padang Hilir, tertangkap tangan petugas Satuan Unit Narkoba Polres Tebingtinggi, karena membawa narkoba jenis sabu yang diduga hendak diedarkan. Keterangan diperoleh di Mapolresta Tebingtinggi, menyebutkan, tersangka diamankan di Kawasan Jalan Simalungun, Lingkungan V, Kelurahan Satria, Kecamatan Padang Hilir, tepatnya di depan Rumah Sakit Universitas Prima Indonesia, Rabu (29/5) dinihari kemarin. Saat itu, tersangka sedang menunggu seseorang yang hendak membeli sabu darinya. Namun naas bagi tersangka, sebelum pembeli datang, ia keburu diringkus polisi. Aksi tersangka terbilang modus baru, sebab sabu-sabu tersebut disimpan dalam gula yang sudah dibungkus plastik.

Dari tangan tersangka, petugas berhasil menyita 1 paket sabu di kemas dalam plastik putih transparan, 1 unit sepedamotor jenis Honda Revo BK 3861 XX dan satu unit HP Merk Samsung warna silver hitam. Tersangka mengaku, membawa sabu itu dari Tanjung Balai, Asahan, sebanyak 5 gram. Namun ia memakainya saat di perjalanan dari Tanjung Balai menuju Kota Tebingtinggi. “Baru pertama kali menjual sabu karena ada keperluan. Kalau mengunakan sabu baru setahun, pesanan sabunya sudah kuantar dan tinggal menunggu uangnya saja, sepedamotor punya ayahku yang kupinjam,” aku tersangka. Kapolres Tebingtinggi, melalui Kabag Humas AKP Ngemat Surbakti membenarkan telah mengamankan tersangka terduga pemilik sabu. Tersangka dijerat pasal 114 ayat 1, 112 ayat 1, 127 ayat 1 huruf a UU RI 35 Tahun 2009. (pmg)


66

JUMAT 31 MEI 2013

Masyarakat Harus Ikut Memantau

(f:metro/ist)

eKTP-Seorang ibu rumah yang menujukkan e-KTP dari pemerintah.

472 Ribu Warga Belum Rekam e-KTP LUBUK PAKAM– Sebanyak 472 ribu lebih penduduk di Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara belum melakukan rekam kartu tanda penduduk (KTP) atau e-KTP. “Dari 1.364.118 jiwa penduduk dewasa di Kabupaten Deli Serdang, sebanyak 472.019 orang di antaranya belum melakukan rekam KTP elektronik,” kata Wakil Bupati Deli Serdang Zainuddin Mars di Lubuk Pakam, Kamis (30/5). Sementara warga yang telah melakukan rekam e-KTP di kabupaten berpenduduk 2.057.370 jiwa tersebut sebanyak 892.099 jiwa atau 81,10 persen. Dijelaskannya, sebagian warga yang belum melakukan rekam e-KTP di Deli Serdang adalah mereka yang telah pindah rumah, mandah dan meninggal dunia. Sedangkan jumlah e-KTP yang telah dikirim Kementerian

Dalam Negeri dari Jakarta ke Deli Serdang hingga saat ini sudah mencapai 809.233 keping atau sekitar 75 persen. Dalam upaya mempercepat proses pelayanan e-KTP, lanjut Zainuddin, pihaknya telah menempatkan perangkat perekaman e-KTP di setiap desa dan sejumlah sekolah. “Bagi pelajar yang telah memasuki usia wajib KTP, diharapkan segera melaksanakan proses perekeman e-KTP di sekolahnya masing-masing,” ujarnya. Sebagaimana diketuahui, pelaksanaan perekaman eKTP di Deli Serdang juga telah ditinjau langsung oleh Dirjen Kependudukan dan Catatan Sipil Kemdagri Irman, barubaru ini. Irman menyatakan yakin proses perekaman e-KTP secara keseluruhan di Deli Serdang akan selesai sebelum akhir Juli 2013.(int)

Sumut Tingkatkan TI Untuk Kelola Kekayaan Alam MEDAN- Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) mengupayakan peningkatan teknologi informasi (TI) untuk mengelola sumber daya alam daerah itu yang melimpah. “Kejayaan negara lain seperti Jepang, Korea Selatan dan Singapura meski sember daya alam (SDA)-nya terbatas menjadi pembelajaran betapa pentingnya penggunaan TI,” kata Gubernur Sumut Gatot Pujo Nugroho, di Medan, kemarin. Dalam pidatonya yang dibacakan Sekretaris Daerah Provinsi Sumut, Nurdin Lubis saat membuka Seminar Nasional Hari Kebangkitan Nasional ke-105, Gatot menyebutkan penggunaan TI semakin dinilai penting bahkan mendesak karena era globalisasi semakin menimbulkan per-

saingan ketat. Dengan era globalisasi, Sumut yang merupakan salah satu provinsi yang strategis secara nasional dan internasional dengan sumber daya melimpah diyakini semakin dilirik. Oleh karena itu memang harus perlu peningkatan dan pemahaman TI di semua kalangan mulai dari masyarakat hingga jajaran pemerintah. Peringatan Hari Kebangkitan Nasional diharapkan menjadi momentum untuk peningkatan penggunaan dan pemahaman TI tersebut. Staf ahli Menkominfo Henry Subiakto menegaskan penggunaan TI memang di dalam negeri sudah mendesak. TI, kata dia, membawa banyak perubahan termasuk merubah model bisnis, menimbulkan demokrasi dan liberalisme. (int)

Pasar Tradisional Rentan Kebakaran MEDAN- Keberadaan 52 pasar tradisional di kota Medan dinilai masih rentan terjadinya kebakaran. Sebab, lokasi yang menjual beragam kebutuhan itu hingga saat ini sangat sedikit yang memiliki gang kebakaran (jalan akses untuk mengantisipasi kebakaran). Akibatnya, kalau terjadi kebakaran di pasar tradisional maka api dipastikan akan cepat meluas, karena Dinas Pencegah dan Pemadam Kebakaran (P2K) Medan sulit untuk masuk ke lokasi tersebut. “Rata-rata pasar yang ada di Medan ini gang kebakarannya tidak berfungsi. Kalaupun ada itu gangnya ditutupi pedagang kaki lima, bahkan ada bangunan permanen di gang kebakaran. Jadi, kalau terjadi kebakaran mobil pemadam kebakaran sulit masuk, makanya api sulit dipadamkan dan bias semakin meluas,” ujar Kepala Dinas P2K Medan, Marihot Tampubolon, Kamis (30/5). Dikatakan Marihot, izin mendirikan bangunan atau berjualan di gang kebakaran itu tidak melalui pihaknya. Tapi, menurut Marihot setiap pendirian pasar pihaknya sudah meminta kepada Dinas TRTB Medan dan PD Pasar Medan agar dibuat gang kebakaran, sebagai jalan akses mengantisipasi terjadinya kebakaran. “Untuk izin membangun di gang kebakaran seperti bangunan permanen, maupun berjualan di gang kebakaran itu bukan wewenang kami. Tapi kami sudah minta agar gang kebakaran tidak dijadikan tempat berjualan agar kita mudah mengakses kalau terjadi kebakaran di suatu pasar,” terang Marihot. Dirut PD Pasar Medan, Beni Sihotang mengakui memang

gang-gang kebakaran yang ada di pasar selama ini tidak berfungsi karena banyak ditempati PKL. Namun, keberadaan PKL itu menurut Beni bukanlah berada di asset PD Pasar, sehingga yang berwenang menggusur mereka adalah Satpol PP juga Camat setempat. “ Sementara, untuk gang kebakaran di dalam pasar sendiri, Beni mengakui kalau tidak ada gang kebakaran di dalam pasar. Pasalnya, lahan pasar sangat terbatas, sehingga tidak bias lagi dibuat gang kebakaran yang bias masuk mobil pemadam kebakaran. “Kalau di dalam pasar memang tidak adalah gang kebakaran. Bagaimana mau kita buat? Karena lahan pasar juga kan terbatas. Kalau kita buat gang kebakaran, tentu sangat sedikti pedagang yang bias berjualan di pasar itu,” ujar Beni. Ditambahkan Dirut SDM PD Pasar Medan, Ostman Manalu dari 52 pasar tradisional di Medan yang memiliki gang kebakaran di dalam pasar hanyalan Pusat Pasar. Sebab di pusat pasar itu terdapat jalan akses di dalamnya yang bias masuk mobil pemadam. Namun, jalan ini juga digunakan PKL untuk berjualan dan menempatkan barang-barangnya. Begitupun, kata Ostman untuk mengantisipasi terjadinya kebakaran, pihaknya terus melakukan antisipasi dengan menggelar operasi ke pasarpasar tradisional. “Kita selalu operasi rutin, kita ingatkan ke pedagang agar tidak menutup gang kebakaran. Kita juga melihat lokasi-lokasi yang rentan kebakaran agar di lokasi itu ditertibkan PKL, kita selalu mengimbau pedagang,” kata Ostman. (mag-7)

Pelanggaran Penyiaran Media Elektronik MEDAN-Sejak Januari hingga Maret 2013, Komisi Penyiaran Indonesia Daerah Sumatera Utara (KPIDSU) mencatat banyaknya kasus pelanggaran penyiaran yang dilakukan media elektronik. Berbagai sanksi juga telah diberikan, baik teguran tertulis maupun hal lainnya seperti penghentian, pembatasan dan denda. Namun, pelanggaran tersebut masih tetap terlihat di media, khususnya di Televisi. Hal ini terjadi dikarenakan tidak adanya kepedulian masyarakat dengan aktifitas semua lembaga penyiaran. “Keberadaan KPI/KPID

merupakan keniscayaan sejalan dengan kemajuan masyaraat dan teknologi informatika. Dalam realitas, operasional KPI/KPID masih

banyak dihadapkan pada kendala. Kendala dimaksud adalah pada keterbatasan sarana dan prasarana, juga pada political will, kesadaran masyarakat dan pengelola siaran dan sanksi yang tidak pas,” ujar guru besar IAIN-SU, Prof Dr Hasyimsyah Nasution MA dalam acara diskusi KPID Sumut tentang ‘Penegakan Hukum Penyiaran’, Kamis (30/ 5) di Medan. Lanjutnya, sekalipun KPI diberi wewenang untuk men-

gawasi dan menertibkan segala yang terkait dengan penyiaran, tetapi dalam asumsi pengelola penyiaran, seperti KPI/KPID bukan lembaga masyarakat karena sifatnya yang independen, sehingga berbagai klaim yang dilakukan oleh KPI/KPID tidak dianggap suatu pelanggaran baik yang bersifat pelanggaran nilai maupun yang bersifat pidana. “Anggapan ini sebenarnya merata pada masyarakat, aki-

(f:metro/ist)

KOPI-Dua orang petani kopi di Taput, Sumatera Utara menunjukkan tanaman kopinya yang subur. Saat ini varieatas kopi Sigaruntang sudah mampu menembus pasar internasional karena kualitasnya bagus dan disenangi konsumen.

Kopi Sigaruntang Tembus Pasar Internasional

SUMUT– Kopi varietas Sigararutang dari Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), Sumatera Utara, kini sudah mampu menembus pasar internasional karena kualitasnya bagus dan disenangi konsumen di luar negeri. “Kopi yang dihasilkan Kabupaten Tapanuli Utara itu, kualitasnya diakui oleh konsumen luar negeri sebagai satu kopi yang terbaik di dunia,” kata Sekretaris Dinas Pertanian Kabupaten Tapanuli Utara, Hotman Sianturi di Tarutung, Kamis (30/5). Bahkan,katadia,perusahaankopiterbesar dunia, Starbuck di Washington DC, Amerika Serikat yang memiliki cabang pada sejumlah negara, termasuk di Indonesia, juga memberikan penilaian terhadap varietas sigararutang sebagai salah satu kopi terbaik. Selain perusahaan Starbuck di Amerika Serikat yang merupakan tujuan ekspor terbesar, komoditi tersebut juga berhasil merebut pangsa pasar internasional lainnya,

seperti Hongkong, India dan Malaysia. Hotman menjelaskan, di Taput luas pertanaman kopi sigararutang yang sebenarnya adalah varietas Arabica itu mencapai 13.910 hektare (ha) dengan produksi 10.272 ton per tahun dan produktivitas rata-rata 1.064,34 kg per ha. Sementara varietas lainnya, yakni jenis Robusta luas pertanamannya hanya 1.465 ha dengan produksi 622 ton per tahun dan produktivitas rata-rata 532,87 kg per ha. Tingginya produktivitas dari kopi varietas sigararutang tersebut, kata dia, membuat minat petani semakin besar untuk membudidayakannya, sehingga komoditas tersebut menjadi primadona bagi petani setempat. Sentra pertanaman kopi sigararutang terdapat di Kecamatan Siborong-borong, Pagaran, Parmonangan, Sipahutar, Pangaribuan, Sipoholon dan bebrarapa kecamatan lainnya.

Menurut dia, kualitas kopi asal Taput yang sangat terkenal di berbagai negara di dunia itu harus tetap dijaga, bahkan jika perlu lebih ditingkatkan lagi, sehingga konsumen tetap meminatinya. “Hingga saat ini, serangan hama penggerek buah menjadi hama yang dominan mengganggu pertanaman petani,” ujar Hotman. Sementara itu, penanggung jawab PT Sumatera Speciality Coffes (SSC) Siborongborong, Joko, menyebut, setiap bulan pihaknya membeli sedikitnya 150 ton kopi dari petani sekitar wilayah kabupaten Taput, Tobasa, Humbahas dan Simalungun. Dikatakannya, perusahaan mereka sudah beroperasi sejak tahun 2000 dan membeli komoditas tersebut untuk diekspor ke berbagainegaramelaluipelabuhanBelawan. “Perusahaan Starbuck di Amerika Serikat merupakan tujuan ekspor terbesar,” katanya. (int)

batnya KPI/KPID sulit untuk bersinergi dengan kekuatan dan untuk menggalang kesadaran masyarakat. Apalagi, kondisi KPID-SU saat ini juga memprihatinkan. Dengan hanya beranggotakan 7 orang dengan fasilitas yang pas-pasan dan besaran anggaran belanja langsung dan tidak langsungyakni di tahun 2012 hanya sebesar 5 miliaran, saya rasa tidak cukup untuk dapat merampungkan dengan tuntas masalah ini,” katanya. Untuk itu, ia mengharapkan agar masyaraat juga pemerintah dapat membantu kerja KPI/KPID. Selain itu, peranan media penyiaran juga harus mampu menjujung tinggi etika profesinya. “Karena lembaga penyiaran dimaksud sebagai corong pembawa rahmat terhadap konunikan atau audiens dan pada gilirannya berkontubusi terhadap karakter anak bangsa,” katanya. Hal yang sama juga diungkapkan oleh praktisi Hukum dari USU, Ahmad Taufan Damanik. Dikatakannya, media penyiaran harus menjalankan fungsi pelayanan informasi publik yang sehat. “Sehat itu, jangan sampai ada satu hal yang menguasai dan harus melindungu hak masyarakat secara menyeluruh, bebas dari interpensi uga mampu merangsang pertumbuhan ekonomi daerah dan menyatuhkan kebudayaan dan sosial,” katanya. Sementara itu, Koordinator Pengawasan Isi Siaran KPID-SU, Mutia Atika menyampaikan, pihaknya telah merekam jumlah pelanggaran penyiaran di Sumut, diantaranya, hal yang bermutasi seks ada 14 kasus, kesopanan dan kesusilaan ada 6 kasus, menyinggung kesukuan, agama, ras dan antar golongan ada 1 kasus, muatan kekerasan ada 36 kasus, penggolongan program siaran ada 4 kasus, menyinggung bahasa, bendera dan lambang negara, lagu kebangsaan ada 12 kasus dan perlindugan kepada orang dan kelompok masyarakat tertentu ada 16 kasus. Untuk itu, lanjutnya, ia mengharapkan partisipasi masyarakat untuk peduli dan ikut memantau dengan siaran TV dan Radio. “Begitu juga kepada lembaga penyiaran, karena hukuman yang diterima akan berat dan akan dicabut izinnya,” katanya. (Mag-13)

Tunjangan Guru SMA/SMK dan PAUD Cair

(f:metro/ist)

GURU-Seorang guru sedang melaksanakan proses belajar mengajar di depan murid-muridnya. Inspektorat Pemko Medan, MEDAN-Akhirnya, setelah Farid Wajedi dan Kasubbag melakukan aksi unjuk rasa Pegawai Disdik Kota Medan, selama dua hari, tuntutan Alfiansyah Purba, perwakilan ratusan guru dipenuhi. Melalui guru, Marudut Siringo-ringo sebuah pertemuan di Kantor berharap agar tunjangan guru Walikota Medan, Kamis (30/5), yang belum dibayarkan pada diputuskan bahwa tunjangan tahun 2012 lalu segera tahun 2012 yang tersisa dibayarkan. Sebab, ada sisa diutamakan kepada guru SMA/ dana sekitar Rp 20 miliar di kas SMK, Pendidikan Anak Usia Pemko Medan. Dini (PAUD) dan guru yang ikut “Kami mempertanyakan melakukan aksi unjukrasa tunjangan guru yang belum selama dua hari tersebut. dibayarkan selama 2 bulan pada Dalam pertemuan yang tahun 2012. Kalau memang dihadiri Asisten Kesejahteraan anggarannya belum cukup, Masyarakat Pemko Medan, Drs bisa dibayarkan kepala guru H Musaddat, Asisten Umum SMA, SMK, PAUD dan guruPemko Medan, Ikhwan Habibi guru yang sudah melakukan Daulay, Kepala Dinas unjuk rasa pada dua hari ini,” Pendidikan Kota Medan, ujar Ketua Forum Komunikasi Parluhutan Hasibuan, Kepala Guru Sumatera Utara (FKGSU), Badan Pengelola Keuangan Marihot Siringo-ringo. Daerah (BPKD) Pemko Medan, Sempat terjadi pro dan Irwan Ritonga, Kepala

kontra terhadap usulan tersebut. Kadis Pendidikan Kota Medan, Parluhutan Hasibuan sempat kurang setuju karena terindikasi ada kesenjangan. “Kalau hanya dibayarkan untuk guru SMA, SMK, PAUD dan yang melakukan unjukrasa ini, maka guru SMP dan SD akan menuntut dan mereka merasa dianaktirikan. Kita tidak ingin hal itu terjadi. Kalau dibayarkan, dananya tidak cukup,” jelas Hasibuan. Namun, semua akhirnya sepakat setelah Marihot Siringo-ringo menjamin bahwa guru itu tidak akan menuntut, sebab guru SMP dan SD sudah menerima pada triwulan pertama ini. Pada tahun 2011 lalu, guru SD dan SMP juga mendapat tunjangan penuh, sementara guru SMK dan SMA juga ketinggalan selama 4 bulan. “Kami berharap agar guru SD dan SMP bisa mengerti,” sebutnya. Kepala BPKD Kota Medan Irwan Ritonga mengaku tidak ada masalah dengan hal tersebut, asalkan berkasnya lengkap. “Tidak ada masalah, yang penting berkasnya lengkap sesuai aturan keuangan,” sebut Irwan. Hal yang sama juga dikatakan, Kepala Inspektorat Farid Wajedi. “Asal sesuai dengan aturan yang berlaku, tidak ada

masalah,” kata Farid. Sedangkan, Ketua Tim Sertifikasi Guru Dinas Pendidikan Medan Alfiansyah Purba menjelaskan, karena dana yang ada di kas Pemko Medan tidak mencukupi, maka yang menerima tunjangan tersebut hanya guru SMA/ SMK, PAUD, ditambah para guru dari Forum Komunikasi Guru Sumatera Utara (FGSU) yang berunjukrasa ke Dinas Pendidikan Kota Medan dan Balai Kota sejak dua hari terakhir. Menurut Alfiansyah, tunjangan profesi November dan Desember 2013 belum dibayarkan karena dana yang turun dari pemerintah pusat hanya Rp20,5 miliar sementara yang dibutuhkan untuk membayar tunjangan profesi guru se Kota Medan untuk dua bulan dibutuhkan Rp45 miliar. Saat ditanyakan apakah kesalahan administrasi yang menjadi penyebab dana dari pemerintah pusat kurang, Alfiansyah mengaku tidak tahu. Adapun sisa guru yang belum mendapatkan tunjangan profesi tahun 2012, diperkirakan paling banyak berasal dari guru SMP, akan mendapatkan haknya dari sisa dana tunjangan profesi triwulan I dan II tahun 2013. “Untuk guru SMP yang belum mendapat tunjangan pada

bulan November dan Desember 2012 akan kita bayarkan dari sisa pembayaran tunjangan triwulan pertama dan kedua,” sebutnya. Sebelumnya, ratusan guru melakukan aksi unjukrasa di depan Kantor Walikota Medan, Kamis (30/5). Mereka mempertanyakan status tunjangan guru yang belum dibayar selama 5 bulan. Dalam unjuk rasa ini, hampir semua guru mengenakan seragam batik PNS. Mereka langsung masuk ke halaman depan Kantor Wali Kota Medan. Di halaman tersebut, guru memainkan musik dengan menyanyikan lagu mulai dari ‘Mbiring Manggis’ hingga ‘Rere Na Rere’ Guru ini pun menyambut para pejabat Pemko Medan yang keluar bersama dengan Kepala Dinas Pendidikan Parlaungan Hasibuan. “Cair, Cair! Cair, Cair,” kata para guru dengan serempak. Hasibuan pun mengatakan, Pemko Medan berjanji menyetorkan sisa dana tunjangan profesi guru tahun 2012. “Pokoknya jelas, ya! Jelas,” kata Hasibuan disambut sorak-sorai para guru. Setelah mendengar jawaban tersebut, guru pun pulang dengan tertib. (Mag-7)


JUMAT 31 MEI 2013

Bandar Sabu Ditangkap di Depan Istri & Anak

Alot, Pembahasan ...

SAMBUNGAN HAL 8

jika DPRD Kota Tanjungbalai melanjutkan pembahasan tentang Ranperda tersebut. Alasannya, karena melalui Ranperda tersebut pemerintah akan dapat menertibkan seluruh pedagang makanan dan minuman untuk tidak sembarangan berjualan pada bulan Ramadan. “Kalau bisa, dalam Ranperda tersebut supaya diatur tentang ketentuan-ketentuan yang diperbolehkan dilakukan oleh para penjual makanan dan minuman pada bulan Ramadan. Ranperda tersebut juga harus tegas melarang masyarakat untuk makan dan minum di lokasi pedagang makanan dan minuman pada saat bulan Puasa, kecuali dibungkus dan dibawa pulang,” kata Said. Sementara, anggota Baleg DPRD lainnya yakni Hakim Tjoa Kien Lie meminta kepada pihak Pemko Tanjungbalai agar dapat menjelaskan lebih rinci tentang pengertian pedagang makanan dan minuman yang diperbolehkan beroperasi pada bulan Puasa. Alasannya, karena pengertian tertutup akan dapat menimbulkan pengertian yang berbedabeda bagi masyarakat, sehingga dikhawatirkan akan menimbulkan opini negatif. “Jika Ranperda tentang larangan menjual makanan dan minuman pada bulan puasa ini harus dibahas oleh DPRD, maka pihak Pemko Tanjungbalai harus dapat memperjelas pengertian tentang lokasi berjualan yang tertutup. Hal itu sangat kita harapkan, karena akan dapat menimbulkan penafsiran yang berbeda-beda di masyarakat,” kata Hakim. Sementara Kepala Bagian Hukum Setdako Tanjungbalai Fadwar Noer SH menyanggupi untuk memperhatikan usulan-usulan yang muncul dalam rapat tersebut dalam memperbaiki isi dari Ranperda tersebut. Selanjutnya Ketua Baleg DPRD Yuslin Hasibuan SAg menutup pertemuan tersebut dan akan dibuka kembali dalam waktu yang belum ditentukan. Sebelum menutup pertemuan, Yuslin Hasibuan kembali menegaskan, bahwa Ranperda tentang penjualan makanan dan minuman pada bulan puasa tersebut dapat diterima dan dibahas oleh DPRD Kota Tanjungbalai. Dalam rapat sebelumnya, Baleg DPRD juga telah menyetujui Ranperda tentang pengelolaan Zakat, Infaq, Shadaqoh (ZIS) dan kewajiban baca dan tulis huruf Al-Quran bagi siswa untuk dibahas oleh DPRD Kota Tanjungbalai. Alasannya, karena sampai saat ini tidak ada pihak-pihak terkait yang merasa keberatan jika masalah pengelolaan ZIS dan kewajiban pandai baca dan tulis huruf Alquran bagi siswa diatur melalui Peraturan Daerah (Perda). Sebelumnya, Walikota Tanjungbalai Dr H Thamrin Munthe MHum telah menyampaikan lima nota pengantar Ranperda Kota Tanjungbalai kepada DPRD untuk dibahas menjadi peraturan daerah. Kelima Ranperda tersebut yakni, Ranperda tentang pengaturan membuka kegiatan usaha jasa pangan di bulan Ramadan, tentang pengelolaan Zakat, Infaq, Shadaqoh, Ranperda kewajiban pandai baca dan tulis huruf AlQuran bagi siswa, Ranperda tentang penyelenggaraan bantuan hukum, dan Ranperda Perusahaan Daerah Aneka Usaha Kualo Tanjungbalai. Pengajuan lima Ranperda oleh Walikota Tanjungbalai sempat menimbulkan kontroversi yang terungkap melalui padangan umum 2 dari 5 fraksi yang ada di DPRD Kota Tanjungbalai yakni Fraksi Partai Demokrat dan Fraksi PDI Perjuangan.(ck-5)

SAMBUNGAN HAL 8 Brigadir Indra Izmi yang ikut dalam penggerebekan di rumah Akeng, di Jalan Jalan Kutilang, Kelurahan Perwira, Kecamatan Tanjungbalai mengatakan, penangkapan ini merupakan pengembangan dari penangkapan yang dilakukan polisi atas Herman (34) beberapa waktu lalu. Herman ditangkap di Panca Karsa, Kecamatan Datuk Bandar. Setelah ditangkap, Herman diboyong ke Poldasu untuk dimintai keterangan. Kepada polisi, Herman mengaku ia merupakan anak buah Akeng, Kancil, dan si Pirang. Selanjutnya, polisi memboyong Herman ke Tanjungbalai untuk menunjukan kediaman Akeng, Kancil, dan Pirang. Tim Satnarkoba dari Poldasu dipimpin Komjen Toga Habinsar Panjaitan langsung mendatangi kediaman Akeng. Di rumah Akeng, ditemukan barang bukti sabu-sabu 15 gram dan 13 butir pil ekstasi. Informasi dihimpun dari beberapa warga di lokasi kejadian, Heri (21), Rahmat (35), dan Abdulah (38), rumah yang digerebek itu sering didatangi warga. Namun tidak diketahui, apakah kedatangan warga tersebut untuk membeli sabusabu dari Akeng atau bukan. Brigadir Indra Izmi mengatakan, dalam penggerebekan ini pihaknya mengikutkan Kepala Lingkungan Perwira. Tujuannya, mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. Awalnya Akeng sempat membantah dirinya ada menyimpan narkoba di rumah. Namun setelah polisi melakukan pemeriksaan, ternyata di lantai dua rumah, di salah satu kamar, ditemukan 15 gram sabu dibungkus kantungan plastik kecil dan 15 butir pil ekstasi, mancis, alat isap sabu, dan uang Rp150 juta.

Pantauan METRO, Akeng, Kancil, dan Pirang dimasukkan ke mobil Toyota Avanza hitam BK 1999 KR yang dibawa tim Satnarkoba Poldasu. Melihat Akeng digiring petugas, HI istri Akeng yang sedang menggendong anaknya menangis. Polisi akhirnya menenangkan HI agar merelakan Akeng dibawa ke kantor polisi. Diteriaki Maling Penangkapan terhadap para tersangka warga Etnis Thionghoa yang diduga bandar narkoba jenis narkotika Sabu -Sabu di Gang Kutilang Kelurahan Perwira Kecamatan Tanjungbalai Selatan Kota Tanjungbalai masing-masing Pirang (38), Kancil (57) dan Kevin (33) dilakukan oleh Tim Khusus dibawah komando Dirserse Narkoba Polda Sumatra Utara Kombes Drs Toga Habinsar Panjaitan dan Sat Brimob Kombes Drs.Satyo Budi Mumharso SH MH, Kamis (30/ 5) Sekitar pukul 14.30 WIB. Informasi dihimpun, semula penangkapan terhadap ketiga tersangka itu merupakan hasil dari pengembangan terhadap Herman (28) warga Panca Karsa Kecamatan Datuk Bandar yang sebelum telah ditangkap oleh petugas. Dari keterangannya pil ektasi sebanyak 13 butir yang diperolehnya dari seorang perempuan yang namanya akrab disapa pirang. Brigadir Indri Isman sebagai Kepala Tim (Katim) dalam penggrebekan itu menyebutkan bahwasanya sebelum pengrebekan itu terjadi mereka sempat diteriakan maling oleh para tersangka. “Penggerebakan itu semula dari hasil pengembangan di mana dari hubungan telepon antara Herman dengan pirang, kemudian mendengar itu petugas tidak menyia-nyiakan waktu serta langsung meluncur ke lokasi. Namun penggrebekan itu

Lagi, Polres Periksa SAMBUNGAN HAL 8

tidak semudah yang dibayangkan sebab pemilik rumah melakukan perlawanan dan bertahan tidak mau membuka pintu rumahnya kendatipun pada waktu itu kami telah menyebutkan identitas diri, malah sambungnya lagi kami diteriakin perampok bang,” ujarnya. Merasa bukti yang kuat diperoleh Tim Operasi Antik itu petugas Tim Dirserse Narkoba Polda Sumatra Utara itu pun langsung mengambil inisiatif dengan cara memanjat rumah yang diduga sebagai bandar narkoba itu dengan memanfaatkan dek mobil transportasi yang telah digunakan mereka sebelumnya. Kegigihan Tim Poldasu pada saat itu terlihat di mana mereka telah berhasil memasuki rumah yang digrebek itu dengan melihat adanya gelagat salah seorang diantara mereka mau melarikan diri lewat pintu belakang rumah tersebut.” Setelah hampir dua jam melakukan pemeriksaaan di rumah tersebut dengan disaksikan Kepling dari dalam kamar lantai dua diperoleh barang bukti sabu seberat 15 gram dibungkus dalam plastik tembus pandang berikut 13 butir pil ektasi serta uang sebesar Rp120 juta dan alat pemakai narkoba,” terang Isman. Di samping itu, salah seorang petugas juga menjelaskan bawasanya wanita berambut pirang yang berhasil ditangkap mereka itu sudah berbulan-bulan menjadi targret operasi penangkapan tetapi wanita yang memiliki tali persaudaraan dengan tersangka yang lainnya itu selalu lolos dari incaran petugas. “Dengan tertangkapnya Herman dengan barang bukti 13 butir pil ektasi itu wanita itu tak dapat berkutik meskipun dirinya terus menangis saat tangannya tetap diborgol,” katanya.(ilu/ck3)

Pedagang Miso Jual Ganja SAMBUNGAN HAL 8 laporan tersebut, polisi menggerebek rumah Helmi. Dari hasil penggerebekan ditemukan daun ganja kering seberat 61 gram di dalam lemari kamar rumahnya. Dalam penggerebekan tersebut, pihak kepolisian melibatkan kepala lingkungan setempat. Saat ditanyakan petugas, tersangka dengan jujur mengakui bahwa bungkusan yang berisi daun ganja kering tersebut adalah miliknya. Setelah menemukan daun ganja kering, petugas langsung memboyong Helmi ke Polres Tanjungbalai untuk menjalani pemeriksaan.

Kapolres Tanjungbalai AKBP ML Hutagaol melalui Kasat Narkoba AKP Novie Ardhie SH membenarkan adanya penangkapan pria penjual miso tersebut. Menurut Novie, tersangka ditangkap berdasarkan laporan masyarakat yang merasa resah dengan aktivitas tersangka yang menjual narkoba. Berdasarkan laporan tersebut, dua orang petugas Sat Narkoba langsung diturunkan ke rumah tersangka untuk melakukan pengintaian. Setelah melakukan pengintaian sekitar beberapa jam, petugas langsung menggerebek rumah tersangka. Tidak ada perlawanan dalam penggerebekan tersebut. Namun tersangka awalnya mengaku tidak ada menyimpang barang

haram. Setelahpetugasmenggeledahseluruhisirumah tersangka, akhirnya ditemukan daun ganja kering yang disimpan dalam lemari pakaian. Tersangka takbisalagimengelaksetelahpetugasmenemukan barang bukti. Bersama barang bukti, tersangka langsung diboyong ke Polres Tanjungbalai untuk menjalani pemeriksaan. “Selain menyita barang bukti berupa daun ganja kering seberat 61 gram, kita juga mengamankan satu lembar kertas koran dan uang tunai sebanyak Rp80.000. Untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya itu, tersangka saat ini telah ditahan di Polres Tanjungbalai,” kata Novie. (ck-5)

Dinas PU Akui Utang Rp12,8 M ke Pihak Ketiga SAMBUNGAN HAL 8

misi C DPRD Kota Tanjungbalai yang dilaksanakan di ruang rapat Kantor DPRD kota itu, Rabu (29/5). Dalam acara RDP yang dipimpin H Maralelo Siregar selaku Ketua Komisi C DPRD Kota Tanjungbalai itu, Abu Hanifah juga mengakui bahwa terjadinya utang Dinas PU kepada pihak ketiga tersebut disebabkan adanya keterlambatan dalam penyelesaian kegiatan, sementara Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) dalam APBD 2013 tidak mengalokasikan kembali anggaran untuk pembayaran sisa kegiatannya. Padahal, sejumlah kegiatan yang dilaksanakan pada tahun anggaran 2012 itu, dananya

bersumber dari anggaran bantuan daerah bawahan (BDB) Pemprov Sumut untuk Kota Tanjungbalai. “Akibatnya, Dinas PU Kota Tanjungbalai tidak mungkin membayarkan utang tersebut pada tahun 2013 ini karena anggarannya tidak diakomodir dalam APBD Provinsi Sumatera Utara tahun 2013. Untuk itu, kita harapkan adanya upaya yang serius dari Pemko Tanjungbalai untuk melakukan pendekatan kepada Pemprov Sumatera Utara guna mengatasi masalah pembayaran utang kepada pihak ketiga tersebut,” ujar Abu Hanifah. Disinggung tentang tahapan pelaksanaan sejumlah program kegiatan tahun anggaran 2013, menurut Abu Hanifah, selambatlambatnya proses tendernya sudah akan

dimulai pada bulan Juni 2013 mendatang. Dengan demikian, diharapkan seluruh program kegiatan tersebut sudah selesai dikerjakan sebelum berakhirnya tahun anggaran berjalan. Sebelum menutup acara RDP tersebut, Ketua Komisi C DPRD Kota Tanjungbalai H Maralelo Siregar mengatakan, laporan dari Pjs Kepala Dinas PU Kota Tanjungbalai tersebut akan diagendakan untuk dibahas lebih lanjut di rapat-rapatDPRD.Untukitu, AbuHanifahdiminta agar segera mempersiapkan data-data yang terkait dengan masalah utang Pemko Tanjungbalai kepada pihak ketiga, untuk dibicarakan dalam rapat dengar pendapat selanjutnya yang waktu pelaksanaannya akan ditentukan kemudian. (ck-5)

selesai dilakukan pemeriksaan terhadap ke-14 orang pengawas tersebut, selanjutnya akan kita periksa PPTK, PPK dan juga pelaksana pekerjaan. Mudah-mudahan, minggu depan pemeriksaan kepada seluruh saksi-saksi tersebut sudah selesai dilaksanakan,” kata Kasat Serse Polres Tanjungbalai AKP Aris Wibowo di dampingi Kanit Idik I, Iptu Darsono, Kamis (30/5). Pada kesempatan itu, Darsono juga menginformasikan bahwa besaran anggaran dari seluruh kegiatan peningkatan jalan hotmix tersebut Rp6,8 miliar yang dibagi kedalam 7 item kegiatan. Setiap item kegiatan terdiri dari 2 orang pengawas, 1 orang PPTK dan 1 orang PPK. “Kalau semua pemeriksaan berjalan lancar, mudah-mudahan minggu depan sudah bisa diketahui kesimpulan dari hasil pemeriksaan untuk kepentingan peningkatan status dari penyelidikan. Setelah semua pihak yang terkait selesai diperiksa, kita akan melakukan gelar perkara untuk menetapkan pihak-pihak yang akan dijadikan sebagai tersangka,” tegas Aris. Seperti diberitakan sebelumnya, pihak Polres Tanjungbalai memeriksa empat pengawas Dinas PU Pemko Tanjungbalai terkait dugaan korupsi sebesar Rp1,2 miliar. Keempatnya diperiksa dalam kasus pelaksanaan proyek peningkatan jalan hotmix tahun 2012 senilai Rp7 miliar lebih. Ke empat pengawas diperiksa unit Tipikor Reskrim Polres Tanjungbalai secara estafet. Hal itu diungkapkan Kapolres Tanjung Balai melalui Kasatserse AKP Aris Wibowo di ruang kerjanya, Rabu (29/5). (ck-5)

PKK Asahan.. SAMBUNGAN HAL 8

UP2K, lomba pemanfaatan lahan pekarangan dan lomba pemanfaatan hasil toga. Penyerahan penghargaan diserahkan langsung oleh Vita Gumawan Fauzi selaku Ketua Umum TP PKK Pusat di Kota Banjarbaru Propinsi Kalimatan Selatan baru-baru ini. Itu dikatakan Ketua TP.PKK Kabupaten Asahan Hj Winda Fitrika Taufan Gama Simatupang melalui Nila Sari Siagian, Kamis (30/5) di kantornya. ”Merupakan kebangaan bagi masyarakat Kabupaten Asahan, TP PKK berhasil meraih juara Pakarti Tingkat Nasional dan yang paling penting bagi desa dan kelurahan yang berhasil menjadi juara pada tingkat Provinsi dapat mengimplementasikan ke masyarakat luas,” tegas Nila Sari Siagian. (Sus)

MTs Bina ... SAMBUNGAN HAL 8

kan cuma 24 orang, makanya kami semua sudah kayak saudara sekandung,” katanya. Sementara Linda (14) mengaku guru di MTs Bina Bangsa baik-baik semu dan sudah menganggap para siswa di sekolah tu sebagai anak mereka sendiri. “Banyak yang kami dapatkan di sekolah ini, terutama kami sekarang semuanya pintar berpidato. Di sekolah ini kami juga mendapatkan fasilitas yang lengkap seperti laboratorium bahasa dan juga IPA. Sedang kegiatan ekstra kurikulernya pun penuh. Di sekolah itu kami juga diajarkan drama. Makanya sesaat sebelum pelepasan tadi, kami peragakan drama dengan tema anak durhaka,” katanya. (ck4)

Sambungan Metro Asahan Demokrat Bingung Hadapi OK Arya Sambungan Halaman 1 nama yang akan dijagokan. Dia mengaku, nama yang melambung baru OK Arya Zulkarnaen yang merupakan calon incumbent. Demokrat menganggap, peta politik jelang Pemilukada Batubara unik, karena OK Arya Ketua DPC Golkar Batubara, namun akan maju lewat jalur independen. JAM menegaskan lagi, niat partainya untuk mengajak partaipartai lain, ‘mengeroyok’ OK Arya. Tapi, upaya penjajakan dengan partai lain juga belum membahas nama yang akan diusung rame-rame. “Dari partai lain juga bilang, ‘ini unik, antik’. Jadi kita belum ada bayangan,” kata JAM. Dikatakannya, DPP Demokrat masih menunggu pasokan infor-

masi dari pengurus Demokrat di daerah terkait dengan peta perpolitikan jelang Pemilukada Batubara. “Informasi belum ada masuk,” ujarnya. Sementara, Bendahara DPC Partai Demokrat Batubara Syahrial Guci ketika dihubungi METRO, mengaku pihaknya akan mengusung kader terbaiknya sebagai calon wakil bupati. “Rencana akan dimajukan adalah Dazanul Fadly, tapi siapa nanti yang jadi pasangannya tergantung keputusan DPP,” kata Syahrial. Dilanjutkan Syahrial, sejauh ini guna menyikapi perkembangan baik dalam internal maupun eksternal partai, maka pihaknya baru kali ini mengemukakan beberapa nama kandidat yang telah mengajukan diri untuk mendapat dukungan dari Partai

Demokrat. Adapun nama kandidat dimaksud yakni Abdul Gani, Kurnia Gunawan tampak intens melakukan berbagai pendekatan ke publik. Syahrial menambahkan, Partai Demokrat sendiri masih membuka kemungkinan terkait posisi Dazanul. “Bisa jadi posisi Dazanul akan digantikan oleh sosok lain yang dipandang partai lebih tepat. Sedang opsi lain, Demokrat tak menampik akan melakukan koalisi dengan partai lain. Bisa saja kita berkoalisi dengan Partai Golkar, karena kami punya modal 3 kursi di legislative,” ujar Syahrial. Terpisah, Sekretaris DPD Partai Golkar Sumatera Utara, Hanafi Harahap mengatakan, sosok yang akan mereka usung untuk maju dalam Pemilukada Batubara baru diketahui minggu depan. Hal ini berkaitan dengan konsultasi yang mereka lakukan kepada pengurus di DPP Partai Golkar. ”Kita menunggu putusan dan penetapan dari DPP Partai

Golkar, Sekarang kita belum mendapat arahan instruksi resmi hal figur yang diusung. Saya kira minggu depan kita akan peroleh surat resmi,” katanya. Hanafi tidak menampik, bahwa Partai Golkar Sumut telah melakukan mekanisme penjaringan figur yang akan diusung. Penjaringannya dilakukan langsung di Kabupaten Batubara dengan metode survey dan hasil dari penjaringan akan usulkan

kepada pimpinan di Jakarta. Hanafi berkeyakinan, proses penetapan figur yang mereka lakukan tidak akan terlambat. Sebab, pendaftaran bakal calon kepala daerah melalui partai politik baru dilakukan pertengahan Juni 2013 mendatang. “Pendaftaran 17 Juni 2013,” pungkasnya. Sementara informasi berkembang di Batubara, calon kuat yang akan diusung Partai Demokrat

Kantongi Ganja, 3 Pemuda Ditangkap Sambungan Halaman 1 warga Jalan Syarifudiin Lingkungan II Kelurahan Indrapura. Kapolsek Indrapura AKP R Siagian ketika dikonfirmasi, membenarkan penangkapan terhadap ketiga tersangka saat giat rutin sweeping dalam rangka Ops Antik di depan lokasi Water boom di Desa Tanjung Kuba. Dua pemuda diamankan, yak-

ni Riki Aldiansyah dan Heriansyah Pane karena kedapatan memiliki satu paket ganja serta kertas tik tak, kemudian personil melakukan pengembangan dan mengamankan tersangka Sofyan Ibrahim Lubis. Disebutkannya, setelah dilakukan pemeriksaan ketiga tersangka dilimpahkan ke Satuan Narkoba Polres Asahan. “Sudah kita periksa, ketiganya akan diserahkan ke Satuan Narkoba,” katanya (sus)

“Cuma Bapak yang Sayang Sama Aku tapi Dia Pergi ke Surga” Sambungan Halaman 1 Sesaat sebelum menjalani sidang di Ruang Anak Pengadilan Negeri (PN) Simalungun, Senin (27/5), beragendakan mendengarkan keterangan saksi yang dipimpin oleh Hakim Roziyanti dibantu Panitera Pengganti Hotma Damanik, salah seorang terdakwa yang berusia di bawah umur,DS,tampakmurungdengan jidat yang menempel di antara jeruji besi. Dari kejauhan, tampak bola

mata bocah berambut pendek itu berkedip dengan sayup diiringi dengan tarikan nafas yang dalam. “Adik, abang boleh minta kuenya sedikit, boleh ya manis,” pinta DS dari balik jeruji kepada balita yang terlihat baru belajar berjalan yang merupakan putri dari salah seorang tahanan. Sungguh menakjubkan. Balita tersebut mengarahkan kue yang di genggamnya ke mulut DS yang sudah menanti dari tadi. “Nyaaamm enak. Makasih ya sayang,” ujarnya.

Setelah adegan yang mengharukan itu berlalu, Metro Siantar (Grup METRO TABAGSEL) mencoba lakukan pendekatan mendalam kepada DS. Sempat enggan memberikan komentar karena takut dengan media,akhirnyabocahyangmasih duduk di bangku kelas 5 SD mulai bercerita tentang pengalamannya semenjak tinggal di hotel prodeo. DSmenceritakanbahwaibunya RS yangmerupakan dosen di salah satu universitas di Siantar tidak pernah menjenguk atau

mengunjunginya. “Aku ingat nomor handphone mamakku. Aku pernah hubungi melalui warung telepon (Wartel) di Lapas, tetapi akujustrudimarahi.Akudibentak,” ujarnya. DS juga mengatakan, semenjak pembentakan itu, dia tidak pernah bisa tidur nyenyak dan tidak berani lagi menghubungi ibunya. “Enggakusahkauhubungiakulagi. Malu aku kau buat. Hilang reputasiku gara-gara tingkahmu. Biar kau di situ (penjara). Mati kau, tahankanlah hasil perbuatanmu.

Nggak akan pernah aku datang menjengukmu,” ujar DS meniru bentakan yang ia terima dari ibunya waktu itu. “Cuma bapak yang sayang samaku. Tapi bapakpun sudah pergi ke surga. Kalau bapak masih hidup,pastibapakmaunolongaku untuk cepat keluar,” imbuhnya sambil meneteskan air mata. Jaksa Penuntut Umum R Nainggolan mendakwa DS dengan ancamanhukumanpenjarapaling lama 7 tahun. (mag-8/smg)

yakni Abdul Gani, sementara Partai Golkar dikabarkan akan mengusung Suriono. Abdul Gani sendiri ketika ditemui, mengaku jika dipercaya diuusung Demokrat, maka lawan terberat adalah calon incumbent OK Arya. Abdul Gani berpesan, agar kader partai pendukungnya nanti melakukan perlawanan kepada orang yang masih berkuasa. “Saya dan partai sendiri telah punya strategi, namun yang terpenting adalah terpulang kepada masyarakat itu sendiri. Siapa calon yang akan mereka

pilih nantinya,” kata Gani. Sementara, Kurnia Gunawan mengungkapkan, bahwa peluang dirinya untuk didukung Partai Demokrat tergantung pada berbagai pendekatan yang dilakukannya selama ini. Akan tetapi yang terpenting, dirinya sudah mengikuti proses formal di partai itu. “Pendekatan saya tidak hanya di Partai Demokrat, tapi juga dengan beberapa partai lain yang bisa diajak kerjasama seperti Hanura, PPRN, PDS, Golkar dan sejumlah partai yang kini sudah punya kursi di DPRD,” katanya. (sam/ck-4/jpnn)

Karyawan Doorsmeer Sambungan Halaman 1 terjadi peristiwa kecelakaan lalulintas di Jalan Imam Bonjol. Melihat kejadiain itu, personil yang berjaga di simpang depan Masjid Agung, langsung turu ke lokasi untuk melakukan pengamanan terhadap korban kecelakaan antara sepedamotor dan betor. Namun, ketika pemilik sepedamotor yakni Ardiansyah didekati, ternyata langsung membuang lintingan uang kertas pecahan Rp5 ribu. Bahkan, tersangka langsung memijak uang itu agar tidak terlihat personil polisi. Melihat tingkah tersangka, personil Satlantas langsung menginterogasi tersangka dan menemukan satu paket sabusabu yang disimpan di pecahan uang. “Kami curiga, mengapa uang lintingan itu dipinjak. Makanya

kami interogasi dan ditemukan sabu-sabu. Langsung kami gelandang ke Satuan Narkoba Polres Asahan,” kata personil Satlantas yang mengamankan tersangka. Tersangka Ardiansyah ketika ditanyai, sebelum menjalani pemeriksaan di ruangan Satuan Narkoba mengaku, saat itu dia baru saja pulang membeli sabusabu di Jalan SM Raja. Kemudian, dia menyempatkan diri singgah di Toko Burung dan bermaksdu pulang. Tapi, ketika diperjalanan sepedamotor yang dikendarainya menabrak betor. Kasat Narkoba Polres Asahan Iptu Anderson Siringoringo ketika dikonfirmasi,membenarkantersangka ditangkapberawaldariadanyaperistiwa lakalantas. Di mana, tersangka ketika dihampiri personil Satlantas membuangsabu-sabuyangdisimpan di pecahan uang. ”Tersangka sedang diperiksa, dan barang bukti sabu-sabu sudahkitasita,”katanya.(sus)


JUMAT

Edisi 147 Tahun VI

31 Mei 2013

(ISHAK LUBIS)

Akeng (2 dari kanan), si Pirang, dan Kancil tiga bandar narkoba yang ditangkap personil Satnarkoba Poldasu, Kamis (30/5).

(ISHAK LUBIS)

WI istri Akeng yang menggendong anaknya menangis saat Akeng diboyong petugas Satnarkoba Poldasu ke mobil.

Pedagang Miso Jual Ganja TANJUNGBALAI- Minimnya penghasilan sebagai penjual miso membuat Helmi (47) warga Jalan Sehat, Lingkungan III, Kelurahan Sejahtera, Kecamatan Tanjungbalai Utara, nekad menjual daun ganja kering. Akibat perbuatannya, kini Helmi mendekam di sel tahanan polisi.

(ISHAK LUBIS)

Barang bukti sabu-sabu dan uang yang diamankan petugas dari kediaman Akeng.

Informasi diterima METRO, Helmi ditangkap polisi, Rabu (29/5) sekira pukul 23.00 WIB di kediamannya. Helmi ditangkap berdasarkan adanya laporan dari masyarakat yang mengatakan jika Helmi menjual ganja. Setelah menerima

) Baca Pedagang...Hal 7

Bandar Sabu Ditangkap di Depan Istri & Anak

TANJUNGBALAI- Petugas Satnarkoba Poldasu kembali turun ke Tanjungbalai untuk menangkap Akeng (32) yang diduga sebagai bandar sabu-sabu, Kamis (30/5). Akeng ditangkap di rumahnya, tepatnya di hadapan istri yang sedang menggendong anaknya yang masih berusia 1 bulan. Selain mengamankan Akeng, petugas juga menangkap, pasangan suami istri, JI alias Kancil dan KF alias si Pirang yang disebut-sebut juga sebagai bandar sabu di Tanjungbalai. ) Baca Bandar...Hal 7

Jadwal Keberangkatan

Lagi, Polres Periksa 10 Pegawai Dinas PU

STASIUN TANJUNGBALAI

Dugaan Korupsi Rp1,2 Miliar

KA Putri Deli Berangkat (Tanjung)

Tiba (Medan)

I. 06.50 WIB

11.17 WIB

KA Putri Deli Berangkat (Tanjung)

II. 12.50 WIB

Tiba (Medan)

17.27 WIB

KA Putri Deli Berangkat (Tanjung)

Tiba (Medan)

III. 17.50 WIB

22.15 WIB

Sumber: Stasiun Kereta Api Tanjungbalai

Wak Ongah : Bandar sabu di tangkap di depan Anaknyo Wak Alang:abahh bagaimana perasaan istrinya yoo

TANJUNGBALAI–Setelah memeriksa empat pengawas pengerjaan proyek jalan di Dinas Pekerjaan Umum (PU) Tanjungbalai, kini polisi kembali memanggil 10 pegawai Dinas PU. Pemeriksaan itu dilakukan terkait adanya indikasi dugaan korupsi pengerjaan sejumlah ruas jalan di Tanjungbal-

ai yang mengakibatkan kerugian Negara Rp1,2 miliar pada tahun 2012. Bahkan polisi akan memeriksa Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK), Pejabat Pembuat Komitmen (PPK). “Awalnya kita periksa empat orang, sekarang kita sudah memeriksa 10 orang lagi. Jadi sudah 14

(IST)

Tim PKK Asahan ketika menerima piala dari Ketua PKK Pusat di Kalimantan.

orang pegawai dari Dinas PU Kota Tanjungbalai yang kita periksa terkait kasus dugaan korupsi ini. Ke14 orang pegawai tersebut, bertugas sebagai pengawas di dalam seluruh item kegiatan proyek peningkatan jalan hotmix itu. Setelah

) Baca Lagi...Hal 7

Alot, Pembahasan Ranperda Penjualan Makanan di Bulan Puasa TANJUNGBALAI- Anggota DPRD Tanjungbalai dan Bagian Hukum Pemko Tanjungbalai membahas Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang larangan menjual makanan dan minuman pada bulan puasa, Kamis (30/5). Pembahasan ini berjalan cukup alot. Rapat yang dipimpin Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPRD Yuslin Hasibuan SAg tersebut untuk menentukan layak tidaknya Ranperda tersebut dibahas oleh DPRD. Dalam rapat tersebut, Wakil Ketua Baleg DPRD dari Fraksi Partai Golkar Kota Tanjungbalai Said Budi Syafril SH mengatakan, pihaknya sangat setuju

) Baca Alot...Hal 7

PKK Asahan Rebut Piala Pakarti Tingkat Nasional KISARAN- Tim Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Asahan berhasil meraih juara harapan II Pakarti Madya

II tingkat nasional pada peringatan hari kesatuan gerak PKK ke 41 tingkat nasional 2013. Pada event tingkat nasional itu, PKK Kabupat-

en Asahan berhasil menjadi juara di antaranya lomba tertib administrasi, lomba PKDRT, lomba

) Baca PKK ...Hal 7

MTs Bina Bangsa Gelar Perpisahan

(IGNATIUS)

Baleg DPRD yang menghadiri rapat dengar pendapat dengan pihak Pemko Tanjungbalai terkait dengan kelayakan lima Ranperda untuk dibahas, Rabu (29/5).

BATUBARA - Puluhan siswa-siswi kelas IX Madrasah Tsanawiyah (MTs) Perguruan Bina Bangsa mengikuti acara perpisahan, Kamis (30/5). Kegiatan digelar di pekarangan sekolah di Desa Kampung Mangke Lama, Kecamatan Limapuluh Batubara. Kepala Sekolah Mhd Zainuddin SPdi mengatakan, para siswa-siswi itu telah selesai menempuh

pendidikan setingkat SMP selama 3 tahun di sekolah itu. Para siswa pun terlihat sangat gembira, sebab telah berhasil mengikuti ujian mereka akan melanjutkan pendidikan ke jenjang SMA. Zainuddin berpesan kepada para siswa agar lebih giat belajar guna mencapai cita-citanya. Salahseorang siswi Deviana (14) mengaku merasa haru karena terpaksa

harus berpisah dari teman-teman yang sangat disayanginya. Senada dikatakan Rina (15). Menurut Rina, banyak sekali kenangan bersama kawan-kawannya selama ia menimba ilmu pendidikan di MTs Bina Bangsa. “Karena kami yang tamat dari sekolah ini

) Baca MTs ...Hal 7

Dinas PU Akui Utang Rp12,8 M ke Pihak Ketiga TANJUNGBALAI- Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Tanjungbalai mengakui bahwa pihaknya saat ini terutang Rp12,8 miliar kepada pihak ketiga untuk sejumlah kegiatan pengadaan barang dan jasa konstruksi yang dilaksanakan

pada tahun anggaran 2012. Hal itu diungkapkan Pjs Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Tanjungbalai Abu Hanifah dalam rapat dengar pendapat (RDP) dengan Ko-

) Baca Dinas ...Hal 7

Ralat Di halaman METRO TANJUNGBALAI edisi Kamis (30/5) terjadi kesalahan penulisan judul. Tertulis Kafe Gobles Bakar Pengunjung. Seharusnya Kafe Gobles Dibakar Pengujung. Kepada pembaca kami mohon maaf. Terima kasih Redaksi


JUMAT, 31 MEI 2013

SETELAH 7 TAHUN BEROPERASI

3 Lokasi Galian C Ilegal Ditutup RANTAU- Setelah sekitar 7 tahun beroperasi di daerah sungai Bilah, Pemkab Labuhanbatu dibantu tim dari POLRI dan TNI menutup 3 lokasi galian C di Desa Janji Kecamatan Bilah Barat, Kamis (30/5). Pihak Pemkab Labuhanbatu memberikan surat kepada para pengusaha agar ditandatangani usaha galian C tersebut telah dilarang. Lokasi galian C yang ditutup dipasang garis polisi.

Asisten I Sedakab Labuhanbatu Sarbaini selaku ketua tim penertiban usaha galian C mengatakan, pihaknya melakukan penertiban galian C ilegal yang berada di daerah aliran sungai sesuai dengan UU Nomor 4 tahun 2009. “Kami melakukan penertiban ini sesuai dengan UU Nomor 4 tahun 2009, ) Baca 3 Lokasi ...Hal 10

FOTO: AHMAD EFENDI

DITUTUP- Lokasi galian C yang ditutup disepanjang aliran sungai Bilah, Desa Janji, Kecamatan Bilah Barat, Labuhanbatu, Kamis (30/5).

Komplotan Pemeras Paksa Supir Beli Air Mineral MENOLAK, DIANCAM SENJATA TAJAM

FOTO: RIZKI W SIREGAR

FOTO: ANIKO RAMBE

Konsumen sedang berbelanja di Swalayan Brastagi. Sementara baru-baru ini, seorang konsumen membeli produk makanan yang kedaluwarsa.

SWALAYAN BRASTAGI JUAL MAKANAN KEDALUWARSA

MUI: Konsumen harus Teliti & Periksa Ulang RANTAU- Terkait penemuan produk makanan yang sudah busuk dan kedaluwarsa di Swalayan Brastagi, Jalan Ahmad Yani Rantauprapat beberapa hari lalu, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Labuhanbatu Drs H Usman Ahmad MM mengimbau kepada umat Muslim untuk berhatihati jika membeli makanan ke-

masan, termasuk di Swalayan Brastagi Rantauprapat. “Makanan tanpa label halal dan kedaluwarsa itu sangat berbahaya. Maka kita imbau untuk berhati-hati membeli makanan kemasan. Periksa betul-betul kemasannya,” kata Usman. ) Baca MUI: ...Hal 10

DIBEKUKEnam tersangka pemeras di Jalinsum Kualuh Selatan ketika digelandang ke Mapolres Labuhanbatu, Kamis (30/5).

KUALUH SELATAN- Sebanyak enam orang kawanan pemeras yang beraksi di Jalan Lintas Sumatera Kecamatan Kualuh Selatan, Kabupaten Labuhanbatu Utara diamankan, Kamis (30/5) sekira pukul 01.00 WIB ketika sedang beraksi. Keenam orang tersebut yakni Saparuddin Nababan alias Ucok (33), Jaronda Panjaitan

AKBP HIRBAK WAHYU SETIAWAN DIMUTASI

JADI WAKAPOLRES JAKARTA BARAT MEDAN- Sejumlah pejabat fungsi operasional di Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya dimutasi. Selain

Direktur Reserse Kriminal Umum, Kombes Toni Harmanto, sejumlah Kepala Subdit di direktorat tersebut diganti.

Dalam Surat Telegram Kapolri bernomor ST/119/V/2013 tertanggal 30 Mei 2013, Wakil Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya AKBP Nico Afinta diganti oleh AKBP Daniel Bolly Tifaona, yang sebe-

lumnya menjabat Kasubdit Keamanan Negara (Kamneg) Ditreskrimum Polda Metro Jaya. Nico diangkat dalam jabatan ) Baca AKBP Hirbak ...Hal 10

Mencaleg, 3 Kades Mengundurkan Diri IKUT PILEG 2014 LABURA- Tiga kepala desa di Kabupaten Labuhanbatu Utara telah meng-

ajukan surat pengunduran diri dari jabatan kepala desa karena maju menjadi calon legislatif tahun 2014. Kepala Desa Meranti Omas Kecamatan Na-IX-X

Syahmuda Sipahutar, Kepala Desa Suka Rame Baru Kecamatan Kualuh Hulu Sangkot Siburian dan Kepala Desa Pasang Lela Kecamatan Na-IX-X H Kumpul

Harahap menyampaikan pengunduran diri kepada Pemkab Labura melalui ) Baca Mencaleg ...Hal 10

Mahasiswa Minta Kadis Kesehatan Dicopot SIDIMPUAN-Gerakan Mahasiswa Pemuda Peduli Rakyat (GAM PPR) melakukan unjuk rasa di Kantor Walikota Kota Psp dan Kantor Kejaksaan Negeri Kota Psp, Kamis (30/5). Unjuk rasa berlangsung pukul 10.00 WIB hingga 12.00 WIB. GAM PPR meminta Walikota Psp Andar Amin Harahap mencopot Kadis Kesehatan Kota Psp dr Doria Hafni Lubis terkait adanya indikasi KKN di dinas tersebut.

“Kami meminta kepada Bapak Walikota supaya mencopot oknum-oknum SKPD yang terlibat dalam KKN, terutama Kadis Kesehatan yang diduga telah melakukan korupsi dan Over Leaving,” ungkap Kordinator aksi Ahmad Budi Hasibuan dalam orasinya. Dia menambahkan, sesuai dengan anggaran yang tertuang dalam Perubahan Penjabaran

Kasipidum Kajari PSP menerima pengunjuk rasa.

Ketua KPUD Didesak Mundur MADINA- Ketua Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Mandailing Natal Jefri Antoni SH, kembali dituntut mundur dari jabatannya karena dinilai

tidak becus dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab. Hal ini disampaikan sekitar 30-an mahasiswa dari Ikatan Mahasiswa Muslim Madina

(IM3) dalam orasinya pada aksi unjukrasa di halaman kantor KPU Madina, Kamis (30/5). ) Baca Ketua ...Hal 10

Pak Guru ‘Nyepuh‘ Malah Digerebek Warga DI sekolah Aminun, 40, mengajar mata pelajaran agama. Celakanya, meski tiap hari mengajarkan tentang moral, dia sendiri malah tak bermoral. Bagaimana tidak, istri orang diselingkuhi sampai hamil. Padahal sebelumnya pernah menyatakan kapok, tapi malah beberapa hari lalu kembali berbuat mesum. Saat Aminun “nyepuh” pada WIL-nya, eh digerebek massa. ) Baca Pak Guru ...Hal 10

) Baca Mahasiswa ...Hal 10


JUMAT

31 MEI 2013

Komplotan Pemeras Paksa Supir Beli Air Mineral Sambungan Halaman 9 (35), Irwantoni Siregar (36) dan Julbahrel Pasaribu (26), keempatnya penduduk Dusun VIII, Kampung Durian, Desa Siamporik, Kecamatan Kualuh Selatan. Sementara Poji Aruan (28) dan Kopar Harahap (43) penduduk Dusun II Siamporik, Desa Siamporik, Kecamatan Kualuh Selatan. Praktik pemerasan dilakukan dengan memaksa supir mobil yang melintas membeli air mineral dengan harga di luar kewajaran. Jika ada supir yang enggan membeli, kawanan ini tidak segan-segan mengancam korbannya dengan senjata tajam. “Kitatangkapkeenamorangitu,saatmelaksanakan kegiatanoperasi,”kataKapolresLabuhanbatuAKBP Hirbak Wahyu Setiawan, ketika ekpos di Mapolres Labuhanbatu,Kamis(30/5). Dijelaskan Hirbak, modus kejahatan kawanan tersebut dengan cara menjual minuman mineral kepada para supir truk yang melintas di Jalinsum Dusun VIII, Desa Siamporik, Kecamatan Kualuh

AKBP Hirbak Wahyu Setiawan Dimutasi Sambungan Halaman 9 baru sebagai Kapolresta Medan. AKBP Riky Haznul yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit Harda Ditreskrimum Polda Metro Jaya, diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolres Magetan. AKBP Helmy Santika, Kasubdit Umum Polda Metro Jaya menjabat sebagai Kapolres Lampung Utara. Kemudian, Kabagbinopsnal Ditreskrimum AKBP Abdul Karim diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolres Kutai Kartanegara. Selain itu, Kasat Brimob Polda Metro Jaya Kombes Imam Margono juga diganti. Penggantinya adalah Kombes Heny Sulistiya Arianta. Direktur Sabhara Polda Metro Jaya Kombes Priyo Mujihad diganti oleh Kombes Marolop Manik. Sementara Direktur Binmas Polda Metro Jaya Kombes Yosi Haryoso diganti oleh Kombes Pol Edi Sumitro Tambunan. Selanjutnya, Kombes Pol Hari Harnowo Kabid Propam Polda Metro Jaya dimutasikan ke Kabagbinetika Rowabprof Divpropam Polri, digantikan Kombes Pol Lukman Wahyu Haryanto. Kombes Pol Rudy Herdi Sampurno Kabiddokes Polda Metro Jaya diganti Kombes Pol Hariyanto. Kombes Imam Sayuti Kabidkum Polda Metro Jaya diangkat jadi Dirshabara Polda Jatim dan posisinya digantikan Kombes Pol Kadarusman. Direktur Polair Polda Metro Jaya Kombes Edison Sitorus Dirpolair diganti Kombes Makhruzi Rahman. Selanjutnya, AKBP Aris Munandar selaku Dirtahti Polda Metro Jaya diganti oleh AKBP Barnabas Imam Setiyono. Wakil Direktur Narkoba Polda Metro Jaya AKBP Albertus Rachmad Wibowo diangkat jadi Kasubdit V Ditipideksus Bareskrim Polri. Kasubdit Psikotropika Ditnarkoba Polda Metro Jaya AKBP Johanson Simamora diangkat jadi Kapolres Kepulauan Seribu, menggantikan AKBP Djuwito Purnomo. Sejumlah Wakapolres di wilayah hukum Polda Metro Jaya juga diganti, seperti AKBP Widodo, Wakapolres Jakbar diganti AKBP Hirbak Wahyu Setiawan yang saat ini menjabat Kapolres Labuhanbatu. Kemudian AKBP Hudit Wahyudi, Wakapolres Metro Tangerang diganti AKBP Sigit Widodo. Sementara Wakapolres Bekasi Kota AKBP Hero Henrianto Bachtiar diangkat dalam jabatan baru sebagai Dirpolair Polda Sulut. (ind/smg/esa)

Selatan, Labuhanbatu Utara secara paksa dengan cara menyetop mobil atau kendaraan. “Supir yang tidak mau berhenti membeli minuman mineral itu, dikejar dengan menggunakan sepeda motor dan dipaksa harus membeli,” ujarnya. Sehingga akibat aktivitas premanisme tersebut cukup mengganggu ketertiban umum pengguna jalan. Sementara, dari tangan para tersangka berhasil

diamankan barang bukti tujuh botol minuman mineral ukuran 1.500 ml, 45 botol minuman mineral ukuran 600 ml, uang sebesar Rp1.013.000, dua buah meja kayu, tujuh unit sepeda motor, satu buah kelewang, dan satu buah pisau. Kasat Reskrim AKP Wahyudi, menambahkan, modus yang dilakukan keenam orang tersebut dengan cara menyetop mobil atau kendaraan truk yang melintas dari daerah tersebut dengan

berdiri di tengah jalan. Selanjutnya, mereka menyuruh pengendara mobil untuk membeli minuman mineral ukuran 600 ml dengan harga Rp5 ribu perbotol dan ukuran 1500 ml harus dibayar seharga Rp 10 ribu. Bahkan kata Wahyudi, dari pengakuan keenam orang tersangka, aksi tersebut mereka lakukan atas perintah dan suruhan dari RS penduduk Dusun II, Desa Siamporik. Sedangkan hasil penjualan yang

MUI: Konsumen harus Teliti & Periksa Ulang Sambungan Halaman 9 Dijelaskan Usman, dirinya menyesalkan tindakan pihak pengusaha Swalayan Brastagi yang terkesan sembarang menjual produk makanan tanpa berlabel halal dan sudah kedaluwarsa. Swalayan seharusnya tidak mencampur produk makanan yang memiliki sertifikat halal dan nonhalal dalam satu pemajangan. “Harusnya pengusaha memisahkan produk makananhalaldenganprodukmakananyangnon halal. Kalau semua dicampur, inikan seakan menjebak konsumen yang tidak jeli,” terangnya. Sementara Humas Swalayan Brastagi Rantauprapat, Alung, saat dimintai tanggapan terkait permintaan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Labuhanbatu agar dilakukan pemisahan antara produk halal dan non-halal, mengatakan hal tersebut sudah diserahkan ke pengacara perusahaan. “Tanyakan saja langsung sama kuasa hukum

kami, Haris. Dia yang urus semua,” jawab Alung ringkassaatdihubungimelaluiselular,Rabu(29/5). Lebih lanjut, Alung juga mengatakan seluruh persoalan terkait komplain konsumen yang menemukan adanya produk makanan basah yang sudah busuk dan tidak dilengkapi label halal dan kedaluwarsa, juga sudah diserahkan kepada pihak kuasa hukum. Jual Produk Tanpa Label BPOM Selain menjual produk makanan yang tidak mencantumkan label halal dan kedaluwarsa, Swalayan Brastagi juga menjual berbagai macam produk makanan impor yang tidak memiliki label halal, tanggal kadaluarsa dan izin edar dari balai pengawasan obat dan makanan (BPOM). “Ya, di Brastagi itu juga dijual makanan dan minuman impor. Seperti makanan kaleng, ikan kaleng, buah kaleng, biskuit dan dan banyak lagi jenis makanan impor yang tidak memiliki label halal,tanggalkadaluarsadanizinedarBPOM,”ujar ASitorus(27),mantankaryawanSwalayanBrastagi yang berhenti karena upah yang diterima jauh di

bawah UMK, kepada METRO, Kamis (30/5). Menurutnya, berbagai jenis produk makanan danminumanitudidugadiimporsecaraillegaldari luar negeri seperti Malaysia, Taiwan, Cina dan Singapura. Selama hampir 6 bulan bekerja di swalayan itu, ia kerap melihat produk-produk makanan impor itu dipajang sama seperti produk lainnya. “Barang impor itu sama dipajang seperti produk makananlegallainnya.Tapicaramembedakannya sangat gampang, tinggal lihat label halal, tanggal kadaluarsadanizinBPOMyangterterapadakemasan. Kalautidakada,berartiituprodukimpor,”terangnya. Sebelumnya diberitakan, Imel, warga Aek Kanopan, Labuhanbatu Utara, berniat mengembalikan produk makanan yang dibelinya ke Swalayan Brastagi, Selasa (28/5), karena sudah busukdankadaluarsa.Namun,pihakmanajemen perusahaantersebuttidakmaubertanggungjawab dan mengelak mengganti produk yang dibeli konsumen tersebut, meski sudah disertai dengan struk atau bukti pembelian. (CR-01)

Mahasiswa Minta Kadis Kesehatan Dicopot Sambungan Halaman 9 Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (P-APBD) TA 2012 di duga ada 9 kegiatan yang terkait dengan KKN. Dan kegiatan tersebut sudah terealisasi dalam P-APBD TA 2012. Kegiatan tersebut ialah belanja bahan obatobatan Rp589.651.000 nomor rekening 5.2.2.02.04, belanja pengadaan mesin genset Rp210.000.000 nomor rekening 5.2.3.08.06, uraian belanja modal pengadaan kereta sorong Rp40.000.000 nomor rekening 5.2.3.10.17, belanja modal pengadaan kulkas Rp478.000.000 dengan nomor rekening 5.2.3.10.17. Dana Alokasi Khusus (DAK) TA 2012 bidang farmasi sebesar Rp1.242.410.000, DAK TA 2012 program layanan dasar Rp1.728.080.000, DAK TA 2012 program layanan rujukan sebesar Rp3.138.640.000, belanja modal pengadaan alat-alat kedokteran umum sebesar Rp3.452.504.000 nomor rekening 5.2.3.19, dan penggunaan asuransi dan jaminan kesehatan masyarakat Rp9.910.200.930. “Dalam amatan kami di lapangan, diduga pihak pengguna anggaran Dinas Kesehatan Kota Psp telah terindikasi KKN, dan diduga telah melanggar PP RI No 58 tahun 2005 tentang pengelolaan dan pertanggung jawaban keuangan daerah,” ungkapnya. “Hasil amatan kami telah terjadi Over Leaving (satu kegiatan dua pos anggaran) DAK TA 2012 bidang farmasi dan APBD belanja bahan obat obatan. Dan program layanan dasar kemana pengelokasiaannya,” tandasnya lagi. Ditempatyangsama,KadisKesehatanKotaPspdr DoriaHafniLubismenanggapipernyataandariGAM PPR, semua kegiatan ada petunjuk teknis pelaksanaan. Semua program Dinas Kesehatan Kota Psp dilakukan sesuai dengan petunjuk teknis yang ada. “Dari 9 yang kalian pertanyakan hanya sebagian yang bisa kami jawab, karena sebagaian lagi itu bukan bagian kami. Dinas kesehatan tidak ada Over Leaving Dana Alokasi Khusus (DAK) kefarmasian yang nilai pagunya sebesar Rp1.242.410.000. Itu rekapan dari dana APBD belanja bahan obat obatan, jadi tidak ada yang Over Leaving,” ungkapnya. “Untuk program pengguna asuransi dan jaminan kesehatan masyarakat tidak pernah ada

anggaran tersebut di Dinas Kesehatan, hanya itu yang dapat kami sampaikan,” ungkapnya. Sementara itu pihak GAM PPR tidak puas dengan pernyataan dari Kadis Kesehatan tersebut, dan mereka (GAM PPR) meminta pihak Kadis Kesehatan bersedia menanda tangani isi surat perjanjian yang telah mereka buat terlebih dahulu dan bermaterai 6000. “Saya bersedia dihukum sesuai dengan Undang-Undang yang berlaku, jika saya tidak melakukan KKN,” ungkap Ahmad Budi Hasibuan saat membacakan isi perjanjian tersebut. Kadis Kesehatan Doria Hafni Lubis mengatakan, tidak bersedia menandatangani surat tersebut, dan diserahkan saja ke pihak yang berwajib untuk menanganinya. “Mohon maaf, saya tidak bisa menandatangani surat yang kalian buat tersebut, dan kita serahkan saja kepada pihak yang berwajib,” ungkapnya sambil masuk ke dalam kantor walikota. Saat itu massa GAM PPR belum berhenti melakukan aksi demonstrasi di depan Kantor

Walikota, mereka masih menunggu Kadis Kesehatan supaya mendatangani surat perjanjian bermaterai 6000 tersebut. Saat GAM PPR sedang keasyikan berorasi, rupanya Kadis Kesehatan Kota Psp telah melarikan diri dari Kantor Walikota. Setelah GAM PPR melakukan aksi di Kantor Walikota,merekalangsungbergerakmenujukantor Kejari Kota Psp untuk menyampaikan aspirasi mereka tersebut. Sesampai di Kantor Kejari, lagi-lagi mereka tidak menemui Kajari Kota Psp. “Kami hanya butuh Kajari, untuk memberikan keterangan yang jelas kepada kami, kami tidak mau janji-janji,” ungkap Ahmad Budi Kasi Pidum Kejari Psp Edward mengatakan, tadi pagi Kajari Psp kedatangan tamu. Setelah beberapa jam kemudian Kajari dan tamu tersebut langsung pergi ke luar kota. “Pak Kajari lagi pergi ke luar kota. Kalau kalian mau berjumpa dengannya, silahkan kalian jumpai bapak itu ke Gunungtua. Bapak itu sekarang berada di sana,” ungkapnya. (mag-02)

KETUA KPUD DIDESAK MUNDUR Sambungan Halaman 9 Massa tiba di kantor KPU sekira pukul 11.30 WIB dan membubarkan diri satu jam kemudian. Massa yang jumlahnya puluhan itu datang sekitar pukul 11.30 WIB dan langsung menuju Kantor KPU. Setelah melakukan orasi hampir setengah jam, lalu pengunjukrasa meminta berjumpa dengan Ketua KPU Madina Jeffry Antoni SH. Namun massa tidak berhasil bertemu dengan Ketua KPU karena yang bersangkutan lagi banyak tugas. Kordinator aksi, M Sahrul Nasution menyampaikan banyak dugaan penyalahgunaan anggaran di KPU Madina pada tahapan pelaksanaan Pilgubsu tahun 2013. “Kami menilai banyak sekali dugaandugaan penyalah gunaan anggaran di KPU Madina mulai dari tahapan sosialisasi, validitas Daftar Pemilihan Tetap (DPT) di tingkat kecamatan dan desa-desa/kelurahan yang ada di Madina sehingga muncul sikap anti-pati masyarakat terhadap pesta demokrasi dan ini

terbukti meningkatnya angka Golput lebih dari 50 persen di setiap pesta demokrasi di Madina,” teriak Sahrul. “Ini merupakan kesalahan lembaga KPU yang menurut kami gagal total mengemban amanah rakyat, sehingga menimbulkan keresahan dan pertanyaan dimana sebenarnya tanggung jawab Ketua KPU Madina, apakah Ketua KPU hanya memakan gaji buta dari uang rakyat sehingga sosialisasi kepada masyarakatpun tidak becus,” tegas Sahrul lagi. Dilanjutkan, mereka juga meminta Ketua KPU Provinsi Sumatera Utara supaya menganti ketua KPU Madina, karena dianggap gagal dalam melaksanakan tahapan sosialisasi dan validitas DPT di setiap pesta demokrasi di Madina. Dan juga diminta kepada Ketua KPU Provpinsi Sumut untuk tidak memberikan peluang kepada anggota KPU Madina yang telah menjabat sampai dua periode. Dan diminta kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) untuk mengaudit Indikasi penyalahgunaan anggaran di KPU Madina.(wan)

diperoleh tiap harinya sebesar Rp 1.600.000, dibagikan kepada keenam tersangka serta RS yang kinisedangdicaripetugas. Akibat tindakan tersebut, keenam orang ini diamankan di Mapolres Labuhanbatu dengan tuduhan melakukan perbuatan mengganggu ketertiban umum pengguna jalan umum sebagaimana dimaksud dalam Pasal 493 dari KUH-Pidana. (riz)

3 LOKASI GALIAN C ILEGAL DITUTUP Sambungan Halaman 9 dimana tidak diperbolehkan lagi memberikan izin segala usaha galian C kepada para pengusaha dikarenakan merusak lingkungan. Makanya kita melakukan pemberhentian aktivitas dengan memasang garis police line,” kata Sarbaini. Dijelaskan Sarbaini, pemberhentian aktivitas galian c yang dilakukan oleh pihak pemkab hanya dilakukan dalam waktu seminggu. “Kita suruh pengusaha agar menghentikan aktivitasgalianCdalamwaktusatuminggu.Sebab, hariSelasadepankitamaumembuatrapatdengan seluruh para pengusaha untuk membahas nasib para pengusaha galian C kedepannya. Karena kita mauberencanaakanmelakukanlobi-lobikepusat agar ada dispensasi kepada Labuhanbatu, dengan catatan hasil galian C tersebut hanya untuk pembangunan di Labuhanbatu,” katanya. Diterangkan Sarbaini, lokasi galian C yang telah digaris police line adalah galian C atas nama Hj Eli wati yang telah beroperasi sejak tahun 2006 hingga sekarangdanmemilikidualokasi,dan galianC atas namaRamsesSihombingyangtelahberoperasisejaktahun2009.UntukgalianCyanglainakandisurati agar hadir dalam rapat pada hari Selasa depan. Ditambahkan Sarbaini, selain menutup usaha galian C, pihaknya akan melakukan pengkroscekanjarakgaliandenganpinggiransungai.“Besok pihak dinas akan melakukan pengkroscekan jarak penggalian dengan pinggir sungai di galian C yang telahkitapoliceline.Sebab,peraturannyajarakdari galian dengan pinggir sungai 50 sampai 100 meter. Nah, jika nanti saat di kroscek tidak sesuai aturan, maka ini akan menjadi catatan dalam rapat pada hari Selasa depan,” tandasnya. Usai melakukan penutupan usaha galian C di tigalokasi,pihakpemkabpunmeninggalkanlokasi dan membubarkan diri. Namun anehnya, dalam penutupan galian C tersebut tidak ditemukan galian C yang sedang beroperasi. Hanya ditemukan alat berat sedang terparkirdipinggiransungai.Didugaraziatersebut telah bocor. “Sudah bocor razia ini, makanya tidak ada aktivitas ditemukan. Padahal, setiap hari mereka beroperasi,” ucap Kasatpol PP Labuhanbatu A Haris Nasution. (CR-02)

MENCALEG, 3 KADES MENGUNDURKAN DIRI Sambungan Halaman 9 Badan Pemberdayaan dan Pemerintah Desa (PMD)Labura.KepalaBPPDLaburaMarwansyah SHmelaluiKabidPemDesMuhammadNurLubis, Rabu (29/5) mengatakan, pengajuan pengunduran diri kepala desa telah diproses. Terpisah, Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah Labura Harun SPdI mengatakan, bagi kepala desa yang sedang menjabat harus melampirkan surat keputusan pemberhentiannya dari kepala desa sebagai salah syarat untuk ditetapkan sebagai daftar calon tetap caleg 2014. Hal sama juga berlaku bagi anggota DPRD yang masih menjabat, tetapi pindah partai pada pencalegan juga harus mengundurkan diri sebagai anggota DPRD. (st)

Pak Guru ‘Nyepuh‘ Malah Digerebek Warga Sambungan Halaman 9 Guru adalah tokoh yang dihormati. Apa lagi guru agama, dia punya kedudukan itimewa dalam masyarakat, karena dia keseharian mengajarkan tentang moral, tentang surga dan neraka. Dengan demikian perilakunya harus menjadi lebih terukur,

sehingga berbanding lurus dengan apa yang diajarkan pada murid. Janganlah jadi kiai Jarkoni alias bisa mengajarkan tapi tidak nglakoni (menjalani). Tapi guru agama yang bernama Aminun dan mengajar di SMP Anambas Kepulauan Riau, justru bertolak belakang perilakunya. Pak guru ini seringkali berkunjung ke rumah Ny. Halimah, 36, warga Desa Ladan, Kecamatan Palmatak. Yang memancing kecurigaan orang, dia berkunjung hanya di saat suami wanita itu tak di rumah. Warga sangat mengkhawatirkan, di kala suami Halimah bekerja di pengeboran minyak lepas pantai, istrinya di rumah justru “dibor” oleh oknum guru agama itu. Dugaan penduduk ternyata tidak mengada-ada. Beberapa waktu yang lalu Halimah – Aminum digerebek karena sedang berbuat mesum. Istri Badri beralasan, dia dalam kondisi kesepian lan-

TERCECER

Telah tercecer 2 Buah surat BPKB mobil hardtop tahun 81 BK 339 YC An. Abdul Mutolib Siregar / Tamtam Siregar, beserta BPKB toyota dum truck BK 9115 YJ An. Armansyah Tercecer di seputaran Rantau Prapat. Bagi yang menemukan harap di kembalikan kepada pemilik di atas HP 0821 6197 1626 Tidak akan di tuntut bahkan di beri hadiah yang sepantasnya.

taransuamijarangdirumah.Untungsajakepala lingkungancukupsabardanbijaksana,sehingga seizin suaminya di tengah laut, keduanya hanya diminta bikin pernyataan tertulis di atas meterai bahwa takkan mengulangi perbuatannya. Namun agaknya, selingkuh sudah seperti layaknya sembako saja, menjadi kebutuhan pokok Halimah – Aminun. Mereka hanya tunduk pada aturan itu seminggu dua minggu. Setelah itu mereka kepangin lagi. Rupanya selingkuh itu macam orang kecanduan rokok. Sekali tidak selingkuh, mulut jadi asem, bekerja tak lagi konsentrasi, karena masingmasing selalu ingat pasangan mesumnya. Jadi ibarat kapal, mereka sekedar doking saja ketika tidak menjalani ativitas permesuman. Buktinya, ketika situasi lingkungan sudah mereda, Halimah – Aminum kembali bermesum ria. Bahkan sepertinya, keduanya kini mengejar setoran. Aminun makin mempeng lantaran di rumah bini sedang hamil. Dan Halimah sendiri kini juga sedang hamil, tapi siapa bapak sesungguhnya sang janin masih dibutuhkan tes DNA. Kepala lingkungan dan masyarakat setempat benar-benar merasa dilecehkan, dianggap ada pembiaran atas praktek kebatilan. Bila kali lain masih bisa memaafkan, kali ini tidak. Maka saat beberapa malam lalu Aminun sedang “nyepuh” atas WIL-nya yang sedang hamil, penggerebekan dilakukan. Dengan pakaian seadanya, Halimah – Aminun diserahkan ke Polsek Palmatak. Guru penganjur moral malah berbuat amoral. (int)


JUMAT

31 Mei 2013

Siswa SMU Berencana Membom Sekolahnya

BERLIN - Selama 15 tahun, pria ini tak sadar ada sebuah pensil sepanjang 10 centimeter di dalam kepalanya. Rumah Sakit Aachen University menyatakan, pria dari Afghanistan berusia 24 tahun itu meminta bantuan

mereka pada 2011 karena sakit kepalanya memburuk. Ia juga terus menerus pilek dan penglihatan di salah satu matanya memburuk. Maka mereka pun melakukan scan kepala. Hasilnya mengejutkan. Terdapat pensil sepanjang 10 centimeter tertanam dari sinusnya ke tenggorokan, serta ada luka di rongga mata

kanan. Pria yang tak disebutkan namanya itu mengaku tak tahu bagaimana pensil itu bisa berada di dalam kepalanya. Namun ia ingat saat masih kecil, pernah terjatuh dengan keras. Dokter di Jerman sudah mengambil pensil bermasalah itu dan ia kini sedang pemulihan. (int/osi)

PATAH HATI

Gadis Remaja Nekat Mencoba Bunuh Diri HANGZHOU- Seorang remaja berusia 19 tahun mencoba melakukan aksi bunuh diri dengan melompat dari lantai tiga sebuah apartemen di Hangzhou, China. Aksi nekatnya itu dikarenakan dia patah hati setelah mengetahui bahwa kekasihnya telah menikah dan memiliki anak berusia 10 tahun. Upaya bunuh diri yang dilakukan oleh remaja perempuan yang tidak diketahui namanya itu berhasil digagalkan oleh bantal pengaman yang dipasang di bawah gedung oleh pihak kepolisian China, Kamis (30/5).

AMERIKA- Grant Acord (17), si remaja asal Oregon, Amerika Serikat (AS) yang tertangkap berniat membom sekolahnya, menuliskan rencana detil untuk aksi brutalnya itu. Grant berencana menyerang SMUnya dengan menuliskan sebuah plot di buku catatan. Ia akan menembak dan melempar bom di segala penjuru sekolah, kemudian bunuh diri.

Polisi menemukan buku itu tersembunyi di bawah lantai kayu kamar tidurnya. Di dalamnya juga terdapat dua bom pipa, dua bom molotov, dan setidaknya dua bom lain yang dibuat dengan cairan pembersih. Pemuda ini muncul di pengadilan via transmisi video, tapi tak menyampaikan pembelaan mengenai tudingan percobaan pembunuhan

Foto: Foto: Ist

Grant Acord menunjukkan rencana detilnya untuk membom sekolahnya. serta kepemilikian ilegal dan pembuatan bahan peledak berbahaya. Hakim

menetapkan tebusan untuk Acord sebesar US$2 juta. (int/osi)

Pernikahan Gay Pertama di Prancis PRANCIS- Meski banyak diprotes, Prancis akhirnya resmi menggelar pernikahan sejenis yang pertama di Kota Montpeliier, Prancis Selatan. Vincent Autin (40) akhirnya bisa menikahi kekasih sejenisnya, Bruno Boileau (30) di Balai Kota Montpellier, Rabu (29/5) malam waktu setempat. Ratusan tamu akan menghadiri pernikahan

Vincent Autin dan Bruno Boileau bersejarah itu. Termasuk, jubir pemerintah Sosialis,

Najat Vallaud-Belkacem. ”Saya datang sebagai warga

negara, bukan perwakilan negara,” ujar VallaudBelkacem. Pemerintah tak jadi mengirimkan utusan karena khawatir dituding membuat pernikahan itu menjadi acara politik. Autin dan Boileau hanya mengundang kawan dan sahabat mereka saja. “Kami tak mau pernikahan ini jadi acara heboh,” kata Autin. (int/osi)

KESAL KARENA TERUS MENANGIS

Ayah Masukkan Bayinya ke Lemari Es

Foto: Ist

Gadis remaja yang mencoba bunuh diri dengan melompat dari lantai 3 apartemen. Remaja nekat ini naik ke lantai tiga sebuah apartemen dengan perasaan putus asa dan mengancam untuk terjun bunuh diri. Namun, pihak kepolisian

telah sigap mempersiapkan bantal tiup yang ditaruh di bawah, sehingga aksi bunuh diri remaja perempuan ini behasil digagalkan. (int/osi)

TACOMA- Kesal karena bayi perempuannya terus menangis, seorang pria memasukkannya ke dalam lemari es dengan suhu dingin membeku. Tyler James Deutsch (25) memasukkan putri kandungnya yang baru berusia enam pekan ke dalam lemari es bersuhu minus 12 derajat Celsius, agar berhenti menangis. Bayi malang itu sempat berada di dalam lemari es selama satu jam, hingga suhu

PROMO IKLAN JITU JITU 2013 2013 Pasang Iklan Baris, GRATIS berlangganan koran 1 bulan

Foto: Ist

Tyler James Deutsch bersama dengan bayinya yang masih berusia 6 minggu. tubuhnya turun menjadi 29 derajat Celsius. Lengan dan kaki si bayi patah, serta terdapat luka di

Hanya ulan b Rp 60.000,-/

kirim langsung data anda ke: www.iklanpms@yahoo.com

A LLTT O L E L A N G H O N D A SUPRA X 125 NEW R Th 10-12: lelang 1 ANlelang utk umum hrg 4 jtan tempat: halaman rumah, Jl.jend.A.Yani (dpn makam pahlawan) R.Prapat. Hub: 0812 6323 8391, 0852 8538 0613, 0878 0703 7277 (Alto Lelang) BEAT TH 11- 12 : Lelang 1 An-lelang Utk Umumhrg 4jtan--tempat: Halaman Rumah, Jl.Jend.A.Yani (dpn Makam Pahlawan)-R.Prapat. Hub: 0812 6323 8391, 0852 8538 0613, 0878 0703 7277 (Alto Lelang) AB.VARIO TECHNO TH 12: Lelang 1 An-lelang Utk Umum-hrg 5jtan--tempat: Halaman Rumah, Jl.Jend.A.Yani (dpn Makam Pahlawan)-R.Prapat. Hub : 081263238391, 085285380613, 087807037277 (Alto Lelang) SCOOPY TH 11-12 : Lelang 1 An-lelang Utk Umum-hrg 5jtan--tempat: Halaman Rumah, Jl.jend.a. Yani(dpn Makam Pahlawan)-R.Prapat . Hub: 081263238391, 085285380613, 087807037277 (Alto Lelang) AB. REVO/BLADE TH 08-11 : Lelang 1 Anlelang Utk Umum-hrg 3jtan--tempat: Halaman Rumah, Jl. Jend.A.Yani (dpn Makam Pahlawan)-R.Prapat. Hub: 081263238391, 085285380613, 087807037277 (Alto Lelang)

YAMAHA BYSON TH11-12: lelang 1 an-lelang utk umumhrg 10 jtan. tempat di Halaman rumah, Jl.Jend. A.Yani (dpn makam pahlawan) Rantauprapat. Hub: 0812 6323 8391, 0852 8538 0613, 0878 0703 7277 (alto lelang) XEON--TH 11-12 : Lelang 1 An-lelang Utk Umumhrg 3jtan. tempat di Halaman Rumah, Jl. Jend. A. Yani (dpn Makam Pahlawan) R.Prapat. Hub: 0812 6323 8391, 0852 85380613, 087807037277 (Alto Lelang) MIO SOUL TH 09-12: Lelang 1 An-lelang Utk Umum-hrg 3jtan-di Halaman Rumah, Jl.Jend.A.Yani (dpn Makam Pahlawan) R.Prapat. Hub: 081263238391, 085285380613, 087807037277 (Alto Lelang) JUPITER MX NEW TH 11-12 : Lelang 1 Anlelang Utk Umum-hrg 5jtan--tempat: Halaman Rumah, Jl.Jend.A.Yani (dpn Makam Pahlawan) R.Prapat. Hub: 0812 6323 8391,0852 8538 0613 (Alto Lelang) MIO TH 09-12 : Lelang 1 An-lelang Utk Umumhrg 2jtan--tempat: Halaman Rumah, Jl.Jend.A.Yani (dpn Makam Pahlawan) R.Prapat. Hub :0812 6323 8391, 0852 8538 0613, 0878 0703 7277 (Alto Lelang) JUPITER Z NEW TH 10-12 : Lelang 1 An-lelang Utk Umum-hrg 4jtan--tempat: Halaman Rumah, Jl. Jend. A.Yani (dpn Makam Pahlawan) R.Prapat. Hub : 0812 6323 8391, 0852 8538 0613 (Alto Lelang) VEGA ZR TH 09-12 : Lelang 1 An-lelang Utk Umum-hrg 2jtan--tempat: Halaman Rumah, Jl. Jend. A. Yani (dpn Makam Pahlawan) R.Prapat Hub: 0812 6323 8391, 0852 8538 0613, 0878 0703 7277 (Alto Lelang)

SUZUKI TITAN TH 10: Lelang 1 An-lelang Utk Umum-hrg 2jtan-tempat: Halaman Rumah, Jl.Jend.A. Yani(dpn Makam Pahlawan)-R. Prapat. Hub : 081263238391, 085285380613, 087807037277 (Alto Lelang)

MOBIL & MOTOR LELANG 250 MOTOR & 15 UNIT MOBlL Harga Limit 2 Jt S/D 7 Jtan Th 08-12. Lelang Satuan, Terbuka Untuk Umum, Berbagai Merek & Tipe, Cek Fisik Tgl 13 S/D 17 Desember 2012. Lelang 18 Desember 2012 Pukul 13 ; 00 Tempat: Dpn Makam Pahlawan,Jl.Jend.A.Yani-Rantau Prapat. Hub: 0812 6323 8391, 0852 8538 0613, O878 0703 7177 (alto Lelang)

100% DIALER RESMI SUZUKI MOBIL:

-Ertiga DP. 25Jt-an Ang. 5Jt-an -APV Arena DP. 19Jt-an Ang. 3Jt-an -Carry PickUp DP. 18Jt-an Ang. 2Jt-an -Mega Carry DP. 19Jt-an Ang. 3Jt-an -Swift ST DP. 36Jt-an Ang. 4Jt-an -Splash DP. 46Jt-an Ang. 3,6Jt-an Syarat Ringan&Proses Cepat. Hub: PT. Trans Sumatera Agung, Jl. SM. Raja KM. 7,3 Medan HP: 0812 6037 9028

D A I H AT S U K I S A R A N

• Pick Up Dp. 25% angsuran 2 Jtan • Xenia Dp. 25% angsuran 3 Jtan • Terios Dp. 25% angsuran 3 Jtan • Luxio Dp. 25% angsuran 3 Jtan • Sirion Dp. 25% angsuran 3 Jtan HUB: DTM MHD ISA, 0823 6408 5006

ASTRA DAIHATSU

Promo Akhir Tahun • Daihatsu Paket Ringan • Gran Max Pick Up Dp. 11Jtan angs 2Jtan • Xenia Dp. 27Jtan angs 3Jtan • Terios Dp. 24Jtan angs 4Jtan Proses cepat, pasti oke+hadiah menarik Rudi Astra, 0813 9611 6389 NEW NISSAN: Grand Livina, Juke, X-Trail. Navara, Murano. Ready Stock, cash/credit. Hub: Mili 0852 7033 7739

HONDA 100% BARU

- All NEW CRV - NEW JAZZ - NEW BRIO - NEW FREED READY STOCK – CASH / CREDIT; DP ringan + hadiah + discount; Proses Cepat + data dijemput. Hub : ALDY – 0853 7131 6440; CAB. RANTAU PRAPAT

DAIHATSU BARU : Ready stock semua type dgn Dp. 20Jtan (Xenia) Dp. 22Jtan (Terios) Dp. 13Jtan (Pick Up/Minibus) Pesan sekarang juga, data dijemput dan proses leasing dibantu. Sariaman Marpaung, HP. 0852 7023 1310, Pin BB 297B2A40.

DAIHATSU 100% BARU

• Pick Up Dp. 25% angsuran 2 Jtan • Xenia Dp. 25% angsuran 3 Jtan • Terios Dp. 25% angsuran 3 Jtan • Luxio Dp. 25% angsuran 3 Jtan • Sirion Dp. 25% angsuran 3 Jtan Hub: ZUL CAPELLA, 0823 6253 2633 MITSUBISHI READY STOCK Fuso & Colt diesel (Bus, Tangki, Box, Dump Truck, Dll ) Colt L300 & Coly T120ss ( Pick Up, Bus, Box, Dll ), L200 Strada Triton, Pajero Sport, outlander Sport, Mirage, Lancer. Hub. DONI 0813 62242904; 0852 6130 5040

MITSUBISHI MOTORS Promo 2013: Fuso & Colt Diesel ( Bus, Tangki, Box, Dump Truck, Dll) Colt L300 & Colt T 120ss (Pick Up, Bus, Box, Dll) L200 Strada Triton, Pajero Sport, Out Lander Sport, Mirage, Lancer. Hub: Doni: 0813 6224 2904 / 0852 6130 5040. MITSUBITSHI CASH & CREDIT - PAJERO SPORT - FUSO - TRITON - L300 - COLT DIESEL/CANTER - COLT T120SS Chasis, Box, Tangki, Bus. Bunga angsuran mulai dari 0%, proses cepat data dijemput. BAYU HP 0852 7696 8284

SUZUKI BARU TERMURAH • Carry Pick Up Dp. 13 Jtan Angs 2,6Jtan • Mega Carry Dp. 20 Jtan Angs 2,8Jtan • APV Arena Dp. 25 Jtan Angs 4Jtan • Ertiga Dp. 30 Jtan Angs 3,9Jtan Banjir Hadiah, Proses cepat & Luar Kota Hub: Darwin Siagian 0852 9717 5955

MITSUBISHI SUPER HEMAT Ready stock : - Colt diesel - L300 pu & T120ss - Fuso - L200 Triton - Pajero Sport - Outlander - Mirage DP RENDAH – ANGSURAN TERJANGKAU, BUNGA MULAI 0% Hub : ARIE – 0813 6207 1094; 0853 7216 1877 CV PARNA JAYA MOTORS: Jual beli mobil baru dan bekas, melayani tukar tambah Cash & Kredit, menerima leasing BPKB Mobil, Toyota, Mitsubishi, Suzuki, Honda, Daihatsu, Isuzu, Desa tanah rendah, Indrapura. Telp. 0622 646378 PROMO AWAL TAHUN CAPELLA Daihatsu Rantau Prapat Xenia Dp25% Angs. 2jt An Terios Dp25% Angs. 3jt An Pick Up Dp25% Angs. 2jt An Grand Max Mini Bus Dp25% Angs. 2jt An Proses cepat data siap di jemput Hub: syahrinal siregar HP 0812 6547 1399

NAGA MAS MOTOR: Services - Ganti Oli - Spare Parts - Accessoris. Jl. Teuku Umar Ujung, Tj.Balai. Hub: AKIET - 0852 7668 8988 DIJUAL: Bahan & Peralatan Chrom yang masih berjalan diberikan pelatihan & alamat Suplier bahan baku, Peminat serius Hub:061-7870503 (Jam Kerja) "CV. ANUGRAH JAYA" Kontraktor, Lepelansir, Biro Jasa, Dagang umum, Pertanian, Sedia&Jual barang-barang serta peralatan bangunan,dll. Jl. Merdeka Pasar Mereng Desa Suka Maju Kec. Tanjung Tiram,Batubara. hub:Ibu Ani-0853 6067 1005

UD. ABANG ADIK: Menerima Tempahan Kosen, Pintu, Jendela dan Menjual segala ukuran jenis Kayu. Jl. Dr. Hamka (RSU) R.Prapat. Hub: 0813 6159 0689 TOKO PRABOT HJ. MARIAM jual berbagai prabot rumah tangga, lemari, kursi, tempat tidur, terbaru dan lengkap. Furniture harga Famili, barang istimewa dan memuaskan. Simpang gallon Jl. Access Road INALUM, Kuala tanjung, HP: 0823 6986 5100 “TOKO TUNAS BARU”. Menjual kursi, lemari dan semua jenis barang-barang perabot rumah tangga lainnya,di jual dgn harga yg murah & terjangkau. Jl. Besar Simpang Dolok, Lima Puluh, B.Bara, Serta menyediakan tempat Rekreasi pemandian “ Kolam Lima Putri “ Untuk keluarga anda, Jl.Besar Air Hitam Simpang Dolok. Hub: Bapak Agam HP 0812 6474 707 AIR MINUM KESEHATAN & KEBUGARAN” Air super alkali pertama di Indonesia”.Membantu proses penyembuhan berbagai macam penyakit:kolestrol,asam urat,susah BAB, asma, diabetes, panas dalam, hipertensi, maag, sakit kepala, sakit otot, sendi,dsb. An. Bapak Kodimin HP 0813 6113 2128

DIJUAL MOBIL: Mitsubishi triton strada double cabin Tahun 2008, pajak 1 tahun, warna hitam mica, Kondisi mulus, ban radial 90%. Harga rp.180jt nett. Hub. 0812 6947 2280 – 0811 622 744 Rantau prapat.

“RAGHIB JAYA ALUMINIUM” Aluminium, Contraktor, Partition, Swing door/Rolling Door, Serta Menyediakan Barang Seperti : Pintu Kamar Mandi, Tenda/Awning, Lemari Kaca, Rak Piring, Steling, Raill Gorden, Tangga, Jemuran Baju & Segala Jenis Kaca. Alamat: Jl. Merdeka No. 165-166 Batubara, Hubungi : DICKY BUDIANTO, HP : 0812 655 3575 - 0812 6536 6166.

YAMAHA HORAS MOTOR, Jual sepeda motor Yamaha, cash& credit terbaru, dapatkan Helm LOVENZO Cuma-cuma dengan pembelian new zupiter Z1 (kesempatan terbatas). Dialer Telp:0622-31883. Jl. Jend. Sudirman Kota Indrapura, B.Bara.

“UD MANDIRI”: Jual segala Sparepart sepeda motor & menerima boring, pasang botol,siting klep, pasang sokar, jual accessories & sepeda anak-anak, menjual secara Grosir & eceran. Access Road Kuala Tanjung, Hub: UDIN - 0813 7024 4402.

Dapatkan Hadiah Langsung Setiap Pembelian SUZUKI ERTIGA • Carry PU Dp. 17Jtan • Mega Carry Dp. 22Jtan • Ertiga Dp. 40Jtan • APV Arena Dp. 30Jtan Data bisa dijemput, Terima tukar tambah. Hub: Dany 0852 7000 8989

SUMBER MOTOR: Jl. Lintas Sumatera No. 231 Sentang Kisaran. Pinjam Dana Dengan Jaminan BPKB. HUB: 0821 6195 500 an MISSWATI

UD. JANNAH: Menjual alat2 pancing, Kantor, Olahraga, Sekolah, Komputer, dan Perlengkapan Sholat, HARGA GROSIR. Jl. Lintas Medan-Kisaran, Simpang Kebun Kopi, B.Bara. HP: 0852 7680 942

PENGEN PUNYA SEPEDA MOTOR BARU?? Datang aja ke PT. CAKRAADI DHARMA Jl. A.YANI RANTAU PRAPAT. atau hub: DARMA 0823 6430 3119; 0831 9372 2227 DP ringan – angsuran murah, proses cepat, data siap di jemput. “CAHAYA PRABOT” cash & credit, berbagai macam prabot, rak tv, meja makan, sofa, springbed, meja belajar, elektronik, kulkas, mesin cuci, TV, LCD, DVD, kompor gas, dll. Kunjungi: Jl. Access road inalum, desa pakam raya no.20 (depan pajak sore). (0622) 31326/3327. “DINDA Keyboard” Entertainment Musik Melayu Modern, & TOKO D.J 2 Elektronik, Cash & Credit segala jenis elektronik. Hub: Iwan (0811 6282 272 – 0852 7599 9772), di Simpang Tiga Pahang, Talawi, B.Bara Toko Batik NUR’ ALFI: Jual batik pekalongan berbagai jenis, pakaian sempit (pas-pasan), Couple, baju anak2, Blus, kemeja, dll. Murah dan terjangkau. Jl. A. Yani/ Psr Mereng Simp. 4 Talawi, B. Bara. Hub: Rosini - 0812 6002 9388 PERCETAKAN & ADVERTISING BIMA: Terima segala jenis cetakan partai besar & kecil, undangan, sablon, stempel, MMT, baliho, Neonbox, baju kaos, kop surat, dll. (Hub: HABIB SYAH: 0852 7074 7585). Jl. Jend. Sudirman No. 288 Indrapura B. Bara

kepalanya. Saat ini, si bayi masih berada di rumah sakit. Dokter yakin ia akan

Untuk Pemasangan Iklan Hub: 1. Leo Siagian 2. Dini 4. Porno

: 0823 6980 5009 0877 4471 8592 : 0813 6237 1211 : 0813 9776 2062

K I S A R A N

5. Budi (R.Prapat) 6. Agus Tanjung (Aek kanopan) 7. Vino (Tanjung Balai)

MAGIC ENERGY ION BOTOL: Menghasilkan energy air dalam 1 detik. Kaya Oksigen, bermolekul kecil mudah diserap tubuh. Tubuh lebih Fit & Konsentrasi, melancarkan peredaran darah & Detoks, cegah penuaan Dini. Cegah Penyakit Jantung, Liver, Pankreas, ginjal, usus serta kanker. Tersedia 3 ukuran ( 500 ml, 700 ml, 1000 ml ) di KISARAN. Hub. 0813 6113 2128 CASH & KREDIT PERUMAHAN MUTIARA REGENCY KISARAN Bulan promosi selama persediaan masih ada, Tersedia type 48 & 60. Harga terjangkau. Fasilitas : Listrik, Sumur Bor, PLN Prabayar, Batu Block, Satpam. Siap HUNI. Hub: Bpk. Kodimin – 0813 6113 2128. BERGEGASLAH LKP “CANTIK MANIS“ belajar tata rias rambut pengantin, kecantikan kulit-rambut, menjadikan tenaga kerja terampil, siap pakai wirausaha dan trend model professional, hub 0812 6374 0598, Jl. Besar Perdagangan, Lima Puluh Kota B.Bara. APOTIK KARYA: Jual berbagai obat dan Lengkap, Harga terjangkau. Terima pasien & konsultasi kesehatan. Jalinsum Desa Tj. Gading, Simp. Kuala Tanjung, Indrapura, B.Bara. Telp: 0622-632751

TOKO FOFA: Melayani Gas 3kg & 12kg (eceran & grosir). Isi ulang air minum & aqua galon 19 ltr. Siap antar jemput. Alamat: Jl. Diponegoro simpang Anwar. HUB: 0813 7586 1969 KISARAN

"Balai Pengobatan ELLY” Izin No : 800/ 3244/DINKES SOS/2008, Penanggung Jawab: Dr HIDAYAT MKes. Sedia berbagai Jenis obat, dan mengobati penyakit untuk kesehatan anda & keluarga, bersedia datang ke rumah anda untuk panggilan pengobatan di rumah; waktu 24 Jam. Empat Negri, Kec. Lima Puluh, Kab. Batu Bara. Hub: IBU ELLY-0852 7668 2236

“BOMBAY SPORT”: Jual alat2 Olahraga sport, sepatu futsal/bola, kaos, baju , sandal, tas , asesori sport, dll. Barang bagus-Harga Memuaskan. HUB: M Yusuf, SE - HP: 0813 7635 8395 0812 9436 3434. Jl. Jend. Sudirman, Indrapura (depan UGD)

APOTIK MENTARI: Menjual alat-alat kesehatan, seperti kursi roda, timbangan badan, kotak P3k, Nebulizer Comp air, Obat – obat berkulitas/terdaftar, harga terjangkau, memberikan pelayanan yang memuaskan & menerima resep dokter. Alamat : Jl. KH Ahmad Dahlan No. 23 Rantau Prapat Tlp. 0624 - 22597

TOKO CANTIKA COLLECTION :Jual jilbab, busana muslim, pakaian pria & wanita, serta perlengkapan baby, accesoris jilbab, mukenah,dll. Jl. Merdeka No.03 Depan kantor PLN Tanjung Tiram & Jl. Rakyat No. 40 (Depan Pajak Tanjung Tiram) B.Bara. Hub:Jonni Hendra, SPd. - 0823 6269 4535

“KLINIK HERBAL” Ahli Penyakit Kronis tnp Operasi/Injeksi +GURAH+ Penyakit yang sdh Terbukti SEMBUH, & Mengobati brbagai penyakit lainnya. Buka Praktek Jam: 08.00-20.00WIB. Hari libur/besar tetap Buka. Jl. Jend. Sudirman No. 28/ JALINSUM, Indrapura. HP 0812 6327 9810 0853 7066 9348

”PIONER GYFSUM”: Menerima pemasangan design, Plafon gyfsum rumah dan Perkantoran dgn tenaga yg berpengalaman.serta menjual sgala macam keperluan gyfsum. Hubungi: 087818917066 (Bpk Anwar); 0853 5910 8633 (Ibu Ida), Jl. A. Yani / Psr. Mereng Simp. 4 Talawi - Batu Bara.

GRIYA LAURICH: Griya Laurich spa & salon : Perawatan Rambut, wajah, tubuh. Paket promo lulur bali + creambath / totok wajah Rp.100.000, Dan perawatan lainnya disc 30%. khusus wanita, (Free Wi-Fi). Jl. Kota Pinang No. 2 Rantau Prapat HP 0852 6165 2226

DIKA GORDYN Menerima Segala Jenis Tempahan Gordyn, Kebaya, Seragam; menerima Bordir. Terima Anak Kustum (Wanita). Hub: Ibu Indah 0821 6432 2396, di Jl. Kopertis Lingkungan 7 Indrapura B.Bara. HENDY GETs Stiker & Aksessories: Penjualan & Pema-sangan Variasi Mobil dan sepeda motor. Jl. Jend. Sudirman, Indrapura (Samping Lap. Sepakbola); HP: 0813 7644 4177; Telp. 0622 - 646 144. ANDREAN GYPSUM: Profesional dalam pemasangan Plafon Gypsum, Accessories Gypsum, atap baja ringan, stainless stell & desainer. Dapat juga pertamanan, poid balkon, kanopy, dll. Jl. Diponegoro No.212/283 KISARAN. Telp: (0623)-43611; HP: 0812 6399 062. Pimpinan Baginda Muslim Harahap (Asien) GROSIR ULOS BATAK DONGANTA, Jual Berbagai Jenis Ulos Batak, partai besar dan kecil. Hub: RAMSES TAMBUNAN, HP: 0812 6875 1155 - 0877 6864 2302. Jl. Perintis Kemerdekaan No.165 Blok 8, Lima Puluh, B.Bara

UD ISKANDAR Jual barang & alat-alat bangunan, kontraktor, levelansir. Harga standar & terjangkau, dll. Jl. Masjid Lama No. 41 Talawi B.Bara. Hub. Hj Ani - 0852 7508 7880

USAHA TANPA MODAL: Pertama di kisaran AMWAY sebagai bisnis yang bisa dibanggakan, rencana untuk sebuah hasil yg lebih baik. Tersedia Nutrilite Vitamin, artistry Cosmetic, Farpum bermacam macam, pengkilat Sepeda Motor, odol, sabun dan lain lain. KISARAN Hub: 0813 6113 2128

UD IRFAN JAYA Panglong Jual segala jenis papan(papan Boat/Sampan) & alat-alat bangunan, Menerima tempahan, Khususnya ukuran panjang dari ukuran standartnya. Dusun II Jl. Merdeka Tanjung Tiram B.Bara. Hub: Bpk Irfan, HP : 0812 6456 2615

LKP “UNI SMART COM” Kursus Komputer Mahir program Office 2007, Desain Grafis (Ps CS4, CorelDRAW X4), Teknisi Komputer dan Jaringan, MYOB Acc V.17, (Belajar sampai Mahir) Hub: 0877 4930 6155. Jl. Lintas Sumatera KM.137, Bangun Sari, B.Bara.

selamat, meski masih terlalu awal untuk mengetahui potensi komplikasi terhadapnya. Jaksa Penuntut Pierce County, Mark Lindquist menyatakan, Deutsch didakwa dengan tiga tuntutan dan menyatakan dirinya tak bersalah. Yakni penyerangan terhadap anak, tindak kriminal penganiayaan, dan mencampuri laporan kekerasan dalam rumah tangga. (int/osi)

“DIVA SALON & SPA” Perawatan rambut, wajah & tubuh terlengkap di B.Bara. Paket Hemat SPA (Masage+Lulur+ Spa:Rp.180rb) hny Rp.150rb; Paket Face To Hair Sacial+Creambath Rp.80rb hny Rp.50rb. Hub: 0852 7508 4444, Jalinsum Binjai Baru, B.Bara. BINTANG PANGKAS: Khusus pangkas pria.Rapi, indah, bersih, trendy & memuaskan. Mode masa kini. Hub: Rahmad, 0878 1892 0095. Samping Pertamina, Parepare, Indrapura, Batubara “AA” Fashion: jual berbagai jenis pakaian muslim,wanita, pria, anak2, & dewasa, berbagai merek dan ternama, & terbaru. Melayani eceran & grosir. Jl. Jend. Sudirman, Indrapura, Kab. B.Bara. HP: 0813 6154 2640 MAJESTYK: Sedia bermacam jenis roti dan Bolu: Bika Ambon, Lapis Legit, Kue MP, Bolu Gulung, Roti Tawar, Donat dan dll. Terima pesanan untuk acara Rapat, Arisan & Ultah. Hub: 0622-646300 ; Jl. Jend. Sudirman No. 75 INDRAPURA, Kab. B.Bara TELAH BUKA DEPOT AIR MINUM KESEHATAN BUKIT WATER Reverse osmosi system (RO) Menerima pesanan dan siap antar ketempat anda. Jl. By Pass Kel. Lobu Sona, Rantau Prapat HP 0853 7241 6308; 0853 5861 4890 ANDA MAU BUKA WARNET ??? Kami menyediakan jasa layanan pembelian, service, maintenance, upgrade, instalasi, setting jaringan, Lan, microtik squid dan jual beli komputer Baru/second. hub : Queengaming - 0813 9759 6596. Jl. Imam Bonjol No. 126 Rantau Prapat

: 0852 9779 9501 : 0813 7630 5720 : 0812 6539 6060

“WARUNG MPOK ATIK” Menyediakan masakan : nasi Goreng, soto, mie goreng/ tiaw, aneka ikan bakar, dan menyediakan aneka juice . Jl. ACCES ROAD INALUM, Simp Durian. Hub: Ibu Atik- 0852 6546 3152. RUMAH MAKAN CAHAYA MINANG: Sedia masakan Khas Padang Pariaman, terkenal lezat, sedia ayam bakar, minuman, kopi susu, teh susu & Juice, terima pesanan nasi kotak. Jl. Jend. Sudirman No. 72 INDRAPURA Rumah No.404. Hub : 0813 7655 6793 SALMA D’CAFÉ Sedia sarapan pagi,serba 7000-hidangan istimewa. Nasi/Mie goreing, bakso/pangsit/siomai, Batagor, bandrek, aneka juice. Terima nasi kotak dan rantangan. Hub: Ibu salma , 0812 6349 7777 Jl. Kula Tanjung Kebun Kopi Indrapura, B.bara. “WARUNG BAMBU AYAM PENYET” menjual : Ayam Penyet, Tom Yam, Ifu Mie/ Mie Telur, Bebek Goreng, Cah kangkung, cap cai, sop Buah & aneka juice. Jl. Access Road Kuala Tanjung. Hub: Kak Lina - 0853 6058 1512 BROKOLI CERIA: sajian spaghetti sehat. Menyediakan sajian: Mie Ayam, Mie Ketela, Mie Wortel, Mie buah, Martabak sayur, Aneka Juice, Kopi Luwak, Softdrink. Harga Terjangkau. Jl. Jalinsum KM 99.5 Sei Suka, Batubara. HP 0812 6217 910

RUMAH MAKAN BERSAMA: Menyajikan berbagai masakan, Nasi Goreng, Mie Goreng, Soto. Aneka minuman, Aneka juice, teh manis, kopi susu, ginseng. SERBA EKONOMIS. Simp.Kuala Tanjung, Indrapura, B.Bara. RM FAMILI MINANG: Khas Minang tersedia rendang daging sapi, kambing, ayam, cincang, ikan panggang, harga Rp.7000. Hub: Ibu Nisa - 0853 5835 6505, di Simp. Sumodang Jl. Kuala Tanjung (Inalum), Sei Suka, B.Bara. RM Nasi SOTO: Sedia kare sapi, soto, sop, ayam goring sambal balado, gulai asam, gulai lemak, dll. Hub: Bpk Junaidi 0852 7074 7147, di Brohol Simp. Kenangan, Kuala Tanjung, B Bara “RM DENAI MINANG” Jual masakan khas padang, dengan menu istimewa: Nasi serba Rp8000, rendang, gulai pari, daging sapi, ikan mas, khas masakan rendang padang, menerima pesanan nasi kotak. Hub: Ibu AS , HP : 0817 4798 835. Jalinsum Lima Puluh B.Bara BAKSO PAKDE: Sajian Bakso, Mie Ayam, Nasi/Mie Goreng, Minuman : Jus Tomat, Jus Mangga, Jus Wartel, Jus Timun, Jus Pokat, Jus Jeruk. Hub: 0813 7645 3399–0823 6432 1148-0819 9041 4222. Simpang Kuala Tanjung (INALUM) BUTUH: Surveyor kredit bank, SMU, gaji tetap & komisi. Punya motor & HP. CV ke PT Wira, Plaza Pasifik A4/77 Jkt14240/E:hrd@wira. PT Penempatan area Rantau Prapat TRADING FOREX: Jaminan profit perhari dapat 6% selama 100 hari (TANPA KERJA) Hub. PT.AMI Tel.021-41013414 Atau? SMS “PETUNJUK” HP 0878 0171 0444; 0857 6704 7770

BT/BS BIMA KISARAN: Membimbing siswa/i kelas IV,V,VI SD. VII,VIII, IX SMP. X, XI, XII SMA. Untuk sukses UASBN, UN, SBMPTN, STAN. Alamat Jl. SM Raja No. 321 Telp. 0623 - 42920 Kisaran. (Ingat Bima Ingat Belajar) PT MELDA JAYA: Jl. Suprapto Tanjungbalai Melayani Masyarakat Penumpang Ferry KM MV Milinium 2 KM MV Marine Hawk KM MV Boing Skiking.Tujuan Perak/Port Klang Malaysia, Tanjungbalai. Berangkat setiap. Setiap Senin Rabu - Jumat dari Tanjungbalai & Sabtu- Selasa-Kamis Ke Perak. Pimpinan Hasnan Mrp.Dir Sofyan Mrp.DISEWAKAN: Lokasi sangat cocok untuk toko busana/ sepatu/ swalayan ukuran 12x12 Fasilitas lengkap 2 kamar tidur/ kamar mandi/ dapur/ air/listrik lengkap tinggal masuk, langit-langit pelapon, rak / steling keliling. Lokasi strategis 24 jam ramai di persimpangan empat SPBU Simpang Butong Air Joman HUB: BAPAK ASIONG HP: 0823 6760 5353


JUMAT, 31 MEI 2013

Agar Bayi Merasa Aman dan Nyaman MEMBERI ASI pertama lewat IMD dilanjutkan rawat gabung terbukti dapat membangun kelekatan dengan si kecil. Tapi ibu jangan lantas berhenti atau berpuas diri karena dua hal ini baru awal menjadikan si kecil akrab dengan ibu. Masih ada hal-hal lain yang perlu dilakukan ibu agar si kecil merasa aman dan nyaman karena yakinibunyaakanselalu ada untuknya. Keyakinan ini bisa terbentuk jika ibumelakukanhal berikut ini: * Selalu memerhatikan kebutuhansibayi,baikfisik maupun psikis. Contohnya dengan memberikan ASI eksklusif serta memberikan minum atau makanan sesuai tahapan usianya. * Kalaupun kedua orangtua bekerja, tetap bisa menjalin kedekatan dengan si bayi. Luangkan waktu sebelum berangkat kerja atau sepulang k e r j a . Manfaatkan menit-

Rahasia

Secangkir Kopi Terasa Lebih

Nikmat

SIAPA yang tak kenal kopi. Minuman yang berasal dari Ethiopia sekitar tahun 800 SM ini, kini menjadi minuman wajib bagi masyarakat. Dengan aroma dan rasanya yang khas, kopi terus berkembang dan mempunyai berbagai ragam rasa dan aroma. Tak heran, masyarakat begitu dimanjakan dengan banyaknya pilihan tersebut. Melalui proses panjang, berbagai metode racikan kopi telah diciptakan oleh masyarakat tradisional dan modern guna mencapai cita rasa tertentu. Namun sejatinya seorang pecinta kopi sejati, apakah anda sudah menemukan komposisi yang sesuai dengan selera dan kepribadian anda yang begitu bersahaja nan kharismatik itu? Kunci kesuksesan dari sebuah pencapaian cita rasa kopi terletak pada komposisi material yang pas antara air, kopi dan mungkin bagi anda yang tidak cukup tampan namun tetap bersahaja biasanya menambahkannya dengan gula. Nah, agar cita rasa dalam secangkir kopi tidak hilang, berikut rahasianya.. Tentukan kualitas kopi Kualitas kopi tentunya juga menentukan enak atau tidak nya citra rasa kopi tersebut, biasanya anda membeli kopi yang sudah dikemas, namun alangkah baiknya anda memilih sendiri biji kopi yang belum digiling. Lalu anda giling sendiri dan seduh. Air Air yang segar, sehat, dan bersih, pastinya bisa membuat kopi anda lebih nikmat, bayangkan jika air yang anda gunakan tidak sehat, bau, kotor, rasa kopi itu pun akan mengikuti kualitas air tersebut. Diamkan 30 detik Setelah merebus air, diamkan air selama 30 detik sebelum menambahkan atau dicampurkan dengankopi. Taburi sedikit garam Rasa pahit dalam kopi memang selalu ada, dan untuk menghilangkan rasa pahit tersebut taburi sedikir garam pada cangkir kopi yang telah anda buat. Seduh dengan air panas Memang tidak ada pengaruhnya jika anda membuat kopi menggunakan air yang tidak panas, namun alangkah baiknya untuk menambah keenakan diseduh dalam air yang panas nya sekitar 93 derajat.(int)

menit tersebut sehingga berkualitas, dengan mengasuhnya langsung, bukan oleh babysitter. Misal, mengganti popoknya yang basah karena pipis atau pup, memandikan, membacakan buku, dan sebagainya. * Rajin mengajaknya bermain sembari memberikan stimulasi gerak fisik sesuai usia agar pertumbuhannya tepat waktu. Bisa dengan berbagai macam permainan dan alat yang tersedia di rumah. Dengan stimulasi optimal, si kecil dapat bertumbuh-kembang dengan baik pula. * Tidak pernah lupa menyapa, mengajak ngobrol, memberikan pelukan, elusan, serta peluk cium sayang dari ayah ibu. * Melakukan kontrol rutin ke dokter sebagai pemenuhan atas haknya untuk mendapatkan kesehatan fisik dan psikis. Selagi di dokter, si kecil akan mendapatkan imunisasi serta pantauan tumbuh kembang, mulai penimbangan berat badan, mengukur tinggi badan, lingkar kepala, sampai sejauhmana perkembangan kemampuan yang sudah dicapainya. * Ayah ibu kompak menciptakan lingkungan yang nyaman, tak bising, sejuk, dan sebagainya. Juga bertekad hidup harmonis sehingga selalu menampilkan emosi positif di rumah. * Di saat bersama, ibu tak segan melakukan upaya yang dapat membuat si kecil rileks, seperti melakukan pijat bayi. Umumnya, setelah dipijat, bayi akan tidur nyenyak karena keluarnya hormon tidur/melatonin. Pola tidurnya jadi teratur. Ia tak mudah rewel karena dirinya merasa nyaman dengan kondisi yang dialaminya. Ia pun dapat minum ASI atau makan dengan lahap. Dengan begitu, daya tahan tubuhnya pun baik sehingga diharapkan tak mudah sakit. Melalui pijat bayi, kedekatan atau bonding dengan ibu juga makin terjalin erat. Ibu bisa belajar pijat bayi dari berbagai sumber, mulai buku, majalah, hingga internet.(int)

20 Makanan Ini Bantu Pencegahan Penuaan Dini PENUAAN terkadang menjadi sesuatu yang menakutkan bagi kaum perempuan, padahal ini adalah yang pasti akan dialami oleh setiap wanita. Mereka hanya bisa berharap penuaan itu datangnya tak buru-buru. Istilah penuaan berkaitan dengan degenerasi tubuh akibat kerusakan yang terjadi pada makromolekul, sel, jaringan dan organ. Jika makanan disebut memiliki sifat anti penuaan, bisa jadi makanan ini memiliki satu atau lebih dari mekanisme anti penuaan yaitu: a) Secara berkala mengganti jaringan yang rusak dengan yang sehat. b) Membawa perbaikan molekul merosot sel dan jaringan. c) Mengadung anti-oksidasi penurunan tingkat produksi radikal bebas dan kerusakan setelah DNA sel. Lalu makanan-makanan apa saya yang bisa memperlambat penuaan itu? Mengutip timeofindia, ahli gizi Shamita Gupte dan Hiral Sejpal memberi daftar 20 makanan yang bisa memperlambat penuaan. Biji-bijian Sereal utuh seperti gandum mengandung serat yang tinggi, menjadi sumber vitamin B-kompleks yang memastikan fungsi metabolisme yang sehat dan mencegah kelainan DNA. Susu dan produk olahan susu Kaya akan protein yang mencegah

kerutan dan kulit kendur. Buncis dan kacang-kacangan Kaya akan protein dan rendah lemak yang mengandung antosianin dan isoflavon zat untuk anti penuaan. Kecambah Mencegah stroke, penebalan dinding arteri, kanker dan menjaga sistem pencernaan yang sehat. Sayuran seperti kubis, kembang kol, dan brokoli Menjaga mencegah kelelahan, kelemahan otot, gagal jantung dan gangguan neurologis. Kandungan quercetin melawan peradangan yang merupakan salah satu penyebab penuaan. Sayuran berdaun Kaya akan vitamin K dan asam folat yang ditemukan membantu memperbaiki kerusakan DNA dan menjaga sel-sel tetap sehat dan optimal. Sayuran berdaun hijau Mengandung karotenoid dan selenium untuk meningkatkan energi, kekuatan otot dan fungsi neurologis yang berkaitan dengan kepikunan. Sayuran putih dan buah-buahan Seperti bawang, lobak putih dan buah-buahan seperti apel dan pisang. Mengandung antioksidan yang kuat untuk menghancurkan zat kanker dalam tubuh. Bawang untuk kekebalan khususnya di usia lanjut. Sayuran dan buah-buahankuning dan orange Seperti wortel, ubi jalar, labu, jagung manis, pepaya, persik , mangga dan melon memberikan banyak betakaroten, vitamin A dan vitamin C. Selain itu juga mengandung zeaxanthin, flavonoid,likopen sebagai antioksidan untuk mencegah penuaan dini.

Sayuran ungu dan pink dan buahbuahan Seperti terung, lobak merah muda, ubi jalar, anggur ungu, Ini mengandung flavanols, antioksidan yang melindungi kulit dari paparan sinar UV dan menjaga warna kulit serta elastisitas produksi kolagen. Sayuran berwarna coklat Seperti kentang dengan kulitnya, jamur, kismis, aprikot. Ini mengandung senyawa fenolik yang menangkal bakteri, virus dan patogen mikroorganisme sehingga meningkatkan kekebalan yang membantu menunda kerusakan sel-sel yang memicu penuaan itu sendiri. Sayuran merah dan buah-buahan Seperti tomat, jeruk, semangka, buah delima. Mengandung lycopene yang merupakan senjata ampuh untuk melawan radikal bebas. Melindungi dari paparan sinar matahari yang bisa mempercepat penuaan. Sifat antioksidan pada buah delima untuk regenerasi sel kulit sehingga mencegah keriput, kulit kendur. Jeruk Sifat anti-inflamasi pada jeruk, limau manis, lemon memberi peran penting untuk bermain melawan penyakit degeneratif seiring pertumbuhan usia seperti jantung, arthritis. Beries, blueberry, ceri, cranberry, rasberry, stroberri. Membantu mempertahankan energi sel dan menjaga kulit sehat dan lentur Kacang-kacangan Tinggi lemak dan sumber energi juga omega-3, pitosterol yang melindungi terhadap demensia, gangguan mata degeneratif dan peradangan terkait penuaan.

Bawang putih Sarat dengan antioksidan dan sifat anti-inflamasi untuk mengurangi gejala terkait penuaan, kesehatan jantung, bahkan meningkatkan sistem kekebalan tubuh dengan menyediakan perlindungan terhadap virus dan bakteri. Kunyit Faktor anti-penuaan yaitu rempahrempah. Mengandung anti-inflamasi dan anti-oksidan sehingga digunakan secara tradisional untuk kulit bersinar sehat. Serta menghancurkan prokarsinogen, sehingga melindungi terhadap kanker. Jahe Faktor lingkungan seperti polusi, radiasi dan merokok melepaskan radikal bebas ke udara, menyebabkan kerusakan kulit dan penampilan penuaan dipercepat. Jahe dapat memperlambat proses penuaan dengan menghilangkan racun radikal bebas dari tubuh, merangsang sirkulasi dan meningkatkan kulit. Teh hijau Kolagen dan elastin adalah dua serat struktural penting di kulit Anda yang membutuhkan perlindungan untuk memperlambat proses penuaan. Ini diberikan oleh teh hijau karena berperan sebagai anti-kolagenase dan sifat anti-elastase yang mencegah kerusakan serat ini. Air Air sangat penting untuk menjaga saluran pencernaan dan kulit sehat. Air memainkan peran penting dalam pembongkaran racun yang membahayakan tubuh. Minimal sekitar 2 liter harus dikonsumsi setiap hari.(int)


JUMAT

31 Mei 2013

HOROSKOP HARI INI Capricorn

(21 Desember -19 Januari)

Karir: Jangan terpancing provokasi yang sengaja disebarkan rekan Anda untuk menjatuhkan karir dan masa depan Anda, berhati-hatilah. Asmara: Bersabarlah. (20 Januari - 18 Februari)

Aquarius

Karir: Ujian baru terpampang di hadapan Anda, untuk itu cobalah lebih sabar dan bijaksana dalam menyikapi setiap kejadian yang muncul. Asmara: Bagaimanapun juga ketenangan bisa tercipta.

Pisces

19 Februari - 20 Maret

Karir: Tak perlu digubris omongan yang menyakitkan hati tersebut. Biarkan semua itu berlalu dengan sendirinya. Asmara: Jangan semuanya dimasukkan hati. Itu tidak akan membikin suasana tenang, justru akan semakin membuat gelisah saja.

Aries

(21 Maret - 20 April)

Karir: Tetaplah jaga jarak dengan atasan sekalipun sikap atasan tampak lebih akrab dan dekat dengan Anda akhir-akhir ini. Asmara: Tidak ada salahnya Anda mengetahui problem yang lagi menimpanya.

Taurus

(21 April - 20 Mei)

Karir: Tak perlu ragu untuk mengemukakan ide yang muncul, walaupun tak sedikit yang menentangnya.Asmara: Tetap saja sulit untuk menerobos pintu hatinya kalau Anda terus bersikap egois dan mau menangnya (21 Mei - 20 Juni)

Gemini

Karir: Jangan egois ingin menangnya sendiri agar bisa lebih banyak kawan daripada musuh. Keuangan: Pemasukan cukup lancar . Asmara: Ada baiknya Anda bicara dari hati ke hati.

Cancer

(21 Juli-21 Agustus)

Karir: Gairah dan motivasi kerja mulai timbul kembali, untuk itu manfaatkan momen yang bagus ini untuk bisa lebih berprestasi dengan selalu bersikap proaktif. Asmara: Jangan salah perhitungan.

Virgo

(23 September - 22 Oktober)

Karir: Jangan segan untuk bertanya jika memang Anda kurang mengerti tentang perkataannya. Jangan biasakan melangkah dengan keraguan hati karena hasilnya tak akan bisa maksimal. Asmara: Teruslah pacu semangat Anda. (23 Agustus-22 September)

Libra

.Karir: Cobalah untuk lebih teliti dan jeli

serta tidak menganggap enteng suatu persoalan. Asmara: Perkenalan Anda dengan seseorang secara tak sengaja jangan sampai membuat goyah cinta Anda pada si dia.

Scorpio

(23 Oktober – 22 November)

Peruntungan: Jangan pernah berhenti untuk terus melakukan terobosan penting dan tak perlu mendengarkan omongan orang. Yakinlah bahwa kunci sukses hari ini terletak di tangan Anda sendiri. Asmara: Teruslah dibina suasana yang romantis dan harmonis.

dua tahun," lanjutnya. Efek positif akhirnya dirasakan oleh brand ambassador Citra ini. Setelah melakukan diet teratur, Ariel merasa lebih sehat. "Lebih lancar semuanya, BAB lancar, maag udah nggak kambuh, jadwal makan aku atur," tuturnya. Ariel pun sering memasak sendiri makanan favoritnya. Ia justru lebih suka memasak sendiri ketimbang makan

masakan orang lain. "Aku yang bagus itu kambing, gandum, keju. Aku makannya banyak. Aku gak suka makan dimasakin orang lain, soalnya aku hobi masak. Makanan Meksiko gitu, makanan favorit aku nachoss, pasta juga," tukasnya.(kpl/int)

Dewi Perssik

( 23 November - 20 Desember)

Karir: Tak perlu Anda berkoar-koar jika hanya akan melemahkan posisi karir Anda saja. Lebih baik Anda diam dan tenangtenang saja. Asmara: Untuk apa Anda cinta setengah mati, kalau si dia tetap saja acuh dan tak menaruh minat sedikitpun.

Anak Angkat

MINTA ADIK SEHARUSNYA Dewi Perssik segera mengakhiri masa menjandanya. Karena sang buah hati, Felice Gabriel (6) sudah minta adik. Sang anak angkat ingin merasakan berangkat sekolah bersama seorang adik. "Iya, ingin. Dia nanya, 'kapan mama hamil dan punya adik?' Saya kasih sex education kalau kita punya anak itu harus ada papanya," ungkap Dewi Perssik saat ditemui di Kawasan Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu (29/5) malam. Dewi berusaha memberikan

pemahaman pada Felice agar memahami kondisinya, yang memang hingga kini belum bersuami. Perempuan kelahiran Jember, 18 Desember 1985 itu selalu menjelaskan agar bisa diterima oleh nalar sang anak, selain memberikan pendidikan. "Ada sisipan agama juga. Biar anak mengerti dan nggak ribet. Papanya kan nggak ada," imbuhnya. Saat ini, Felice berumur 6 tahun dan duduk di TK A. Tahun ajaran baru dia akan masuk TK B, tapi ingin langsung melanjutkan ke SD. "Umurnya 6 tahun dan mau TK B. Dia sudah terlalu pintar, mau ke SD langsung," jelas Dewi tertawa. (kpl/int)

Mahadewi

Kembali Ditinggal Personel

tum Ta iel Ar

Sagitarius

"AKU dulu junk food lover, tapi aku sekarang lebih sadar untuk diri sendiri. Rutinitas parah banget, ada maag segala macem," kata Ariel. Dijumpai di acara Gathering Citra Body Lotion, Hotel Pullman, Central Park, Jakarta Barat, kemarin, Ariel berbagai tips sehat ala dirinya. "Aku juga gak makan nasi, aku diet. Golongan darah aku B, gak boleh makan nasi dan ayam atau bebek. Udah hampir

(21 Juni- 20 Juli)

Karir: Berhati-hatilah dengan propaganda yang disebarkan oleh rekan Anda yang tampak iri dengan keberhasilan yang telah diraih selama ini. Asmara: Isu-isu yang beredar sebaiknya tidak perlu didengarkan.

Leo

Aspek kesehatan menjadi yang utama bagi Ariel Tatum saat ini. Penyuka junk food ini sudah bertobat dan malah melakukan diet sesuai golongan darah. Kepedulian ini dilakukannya demi mendapatkan vitalitas yang tinggi.

Ma ha de wi n

perempuan lain, meski hal ini sempat ditampik oleh pengacaranya. Samrotul Sa'diyah dan Bian tercatat menikah pada 19 Oktober 2009. Keduanya sudah dikaruniai anak berusia dua tahun, Cinta Kanaya Nebiyansyah. "Sekarang kamisudah berpisah, masalahkami sudahselesai. Tugassayasekarang membesarkanCinta yangsekarangsudah PAUD,"ungkap Samrotul.(kpl/int)

aa

PENYANYIBeni Riyanto atau Bian D Bagindas sudah resmi menduda, bercerai dari istrinya, Samrotul Sa'diyah. Mereka dinyatakan berpisah setelah menjalani persidangan sebanyak 10 kali di Pengadilan Agama Kepanjen, Malang. "Sudahputusan,Kamis,23Mei kemarin.Kitasudahsaling menerima,yasudahselesai," ungkapSamrotulSa'diyah,saat dihubungimelaluiteleponKamis (30/5). Vokalis grup band D Bagindas itu digugat cerai oleh istrinya karena alasan tidak menjalankan tugas sebagai suami secara semestinya. Dia tidak menafkahi anak dan keluarganya. Bian juga dituduh melakukan perselingkuhan dengan

iah

Resmi Menduda

ll S

Bian D Bagindas

rce

"Mas Dhani lalu ingin melihat dan memberikan kesempatan pada Gwen bersama Mahadewi. Saat itu pilihannya ya bisa sementara, tapi bisa juga tetap," lanjutnya. Kegiatan Mahadewi saat ini pun terpaksa vakum sampai menemukan member baru lagi. "Sementara ini bisa dibilang vakum sambil mencari dan menemukan pasangan baru untuk Puri," ujarnya. Sementara itu, Republik Cinta Manajemen akan melakukan audisi untuk menemani anggota Mahadewi yang masih bertahan, Puri. "Sejak minggu kemarin sudah dilakukan audisi, nanti bakal ada audisi lanjutannya," katanya.(vn/int)

Ma

SETELAH menjalani percobaan selama satu tahun, salah satu member duo Mahadewi, Gwen Pricilla, dinyatakan keluar, hal itu dibenarkan oleh road manager Mahadewi, Memet. Ia menyatakan, kontrak Gwen selama satu tahun sudah selesai dan resmi keluar sejak 19 Mei 2013 lalu. "Sebenarnya bukan keluar, tapi kontraknya sudah selesai dengan Mahadewi. Saat gabung dengan Puri, kontraknya kan hanya member sementara, belum tetap," ucapnya, Kamis (30/5). Meski demikian, Memet membantah jika Gwen dinyatakan keluar dari Mahadewi. Menurutnya, saat di Mahadewi Gwen menjalani masa percobaan selama satu tahun. "Gwen itu masuk Mahadewi karena tahapnya masih masa penjajakan. Saat itu Gwen diberi waktu Mas Dhani selama satu tahun untuk mencoba gabung dengan Mahadewi. Apalagi ada beberapa kontrak kerja yang harus diselesaikan Mahadewi," tuturnya.

Jadi Drummer Band Rock MARCELL Siahaan lebih dikenal sebagai penyanyi pop ballad. Tak banyak yang tahu jika pelantun "Mau Dibawa ke Mana" itu ternyata juga tergabung dalam band rock alternatif, "Konspirasi". Dari solois ke pemain drum, Marcell mengaku tak banyak perubahan. Ia tetap rutin berlatih drum. "Sejauh ini aman-aman. Yang penting rutin main drum itu resepnya. Orang harus di-maintain. Sama tegang sama stresnya. Beda instrumen aja," ucapnya saat ditemui di Airman Hotel Sultan, Jakarta. Dalam band tersebut, Marcell yang ditunjuk sebagai drummer bergabung bersama gitaris band "Cokelat", Edwin. Melalui band itu, Marcell menyatakan ingin musik grunge rock bisa kembali ke chart musik Indonesia. "Ini cerita tentang kami yang hidup dan besar di era 90-an. Ini musik 90an yang menyatukan kami berempat. Yang menarik adalah kami bukan hanya menjadi pioneer grunge, tapi juga berusaha membuat pergerakan bisa masuk lagi di chart," katanya. Band "Konspirasi" pun akan meramaikan festival rock Java Rockin'land yang akan diselenggarakan Juni mendatang. Ia yakin elemen musik rock jaman 90-an masih banyak digemari.(vn/int)


14

JUMAT

31 Mei 2013 Jorge Lorenzo

MUGELLO COCOK UNTUK YAMAHA

MUGELLO- Jorge Lorenzo membidik hasil bagus saat melakoni seri MotoGP Italia. Dia optimistis meraih hasil maksimal sebab menilai motor Yamaha sesuai dengan karakter sirkuit Mugello. Saat membalap di seri MotoGP Prancis, Lorenzo menuai hasil mengecewakan. Dia hanya finis di posisi ketujuh.

Menjelang balapan di Italia, Minggu (2/6) akhir pekan ini, Lorenzo pun membidik kemenangan. Apalagi Lorenzo merupakan pemenang MotoGP Italia dalam dua tahun terakhir, pantas jika dia percaya diri menjelang balapan. “Saya tak sabar untuk segera datang ke Mugello setelah akhir pekan yang mengecewakan dan penuh perjuangan di sirkuit Le Mans,” kata Lorenzo kepada situs resmi MotoGP. “Itu merupakan balapan yang berat

buat kami dan saya ingin mengejar ketertinggalan poin di Mugello, yang bagi saya merupakan sebuah trek yang bagus.” “Saya menyukai sirkuit ini karena layout-nya. Tikungan cepat dan juga lebar. Saya mempunyai banyak memori bagus di sana dan saya ingin mempunyai akhir pekan yang positif. Saya juga berpikir bahwa trek ini merupakan tempat yang bagus bagi Yamaha untuk mendapatkan performa terbaik,” imbuhnya. (int)

Atlet dan Pelatih SEA Games 2013

Terancam Tak Dapat Bonus JAKARTA- Menpora Roy Suryo memberikan pernyataan terkait bonus untuk atlet dan pelatih pada SEA Games 2013. Lantaran tak ada alokasi dana dari pemerintah, bonus untuk atlet dan pelatih pun ditiadakan. “Tadinya kami (Kemenpora, red) ingin memasukkan alokasi untuk bonus SEA Games sebesar Rp125 miliar dalam APBNP

2013. Tadinya,” kata Menpora dalam Rapat Kerja (Raker) dengan Komisi X DPR RI, Rabu (29/5). Awalnya Menpora mengaku bakal memasukkan wacana bonus tersebut dalam APBNP 2013. Namun, hal itu akhirnya urung dilakukan. Rencana untuk mengupayakan bonus dari dana APBN 2013 juga tidak bisa dilaksanakan. Penyebabnya, anggaran untuk Kemenpora sudah kepalang minim.

“Tapi kami berpikir patriotik, bahwa nasionalisme adalah segala-galanya,” lanjut Menpora. “Tidak selamanya harus bergantung kepada bonus. Dengan hati dong.” Kendati demikian, Menpora yakin bahwa soal bonus itu masih bisa didapatkan dari sektor lain, yakni sponsor maupun perusahaan-perusahaan BUMN. Sebagai informasi pada SEA Games 2011, pemerintah memberikan bonus pada setiap

atlet yang mendapatkan medali. Mereka yang mendapatkan emas diberi bonus Rp200 juta, sementara peraih perak dan perunggu mendapatkan Rp50 juta dan Rp30 juta. Sementara untuk pelatih mendapatkan Rp50 juta (emas), Rp30 juta (perak), dan Rp15 juta (perunggu). SEA Games 2013 atau SEA Games XXVII akan dihelat pada 11-22 Desember mendatang. Myanmar akan menjadi tuan rumah untuk perhelatan kali ini, dengan kota Naypidyaw, Yangon, dan Mandalay bakal jadi kota penyelenggaraannya. (int)

Caroline Wozniacki Kalah

Serena Menang Mudah PARIS- Favorit juara Serena Williams tampil dominan untuk mengalahkan petenis wild card Caroline Garcia, straight set 6-1 dan 6-2 di babak kedua. Sebaliknya, Caroline Wozniacki dipaksa pulang lebih awal. Di pertandingan itu, Serena cuma membuat sembilan unforced error dan tidak pernah menghadapi break point. Dengan kemenangan ini, petenis rangking teratas ini baru kehilangan empat gim dalam dua laga pertamanya. Hasil ini praktis memperpanjang catatan kemenangan Serena yang kini mencapai 26 pertandingan. Kekalahan terakhir yang diterima petenis Amerika Serikat itu terjadi di final Doha Terbuka, di tangan Victoria Azarenka. Pada pertandingan sebelumnya, Wozniacki justru mendapatkan kenyataan pahit. Petenis rangking 10 itu tidak berdaya menghadapi perlawanan petenis non unggulan Bojana Jovanovski dan menyerah straight set, 6-7(7) dan 3-6.

Sejak lengser dari takhta nomor satu dunia, penampilan Wozniacki terus menurun. Di 2013, perempuan Denmark berusia 22 tahun ini hampir selalu kalah di babak awal turnamen yang diikutinya. Sementara itu, juara Prancis Terbuka 2008 Ana Ivanovic lolos ke babak ketiga dengan kemenangan mudah 6-2, 6-2 atas Mathilde Johansson. Sukses Ivanovic diikuti unggulan lima, Sara Errani yang melumat petenis Kazakhstan Yulia Putintseva 6-1, 6-1. Satu lagi petenis rangking 10 besar dunia yang melaju adalah Angelique Kerber. Tampil sebagai unggulan kedelapan, Kerber menang mudah 6-2, 6-2 dari Jana Cepelova (Slovakia). Federer ke Babak Tiga Roger Federer belum menemui hambatan berarti di Prancis Terbuka 2013 dengan lolos ke babak ketiga lewat kemenangan meyakinkan atas petenis kualifikasi asal India, Somdev Devvarman 6-2, 6-1, 6-1. Petenis unggulan kedua asal Swiss itu selanjutnya akan berjumpa dengan unggulan

ke-30, Julien Benneteau yang di laga sebelumnya menundukkan Tobias Kamke lewat duel lima set. Dari total 17 titel grand slam yang dikoleksi, Federer baru sekali tampil sebagai juara Prancis Terbuka. Prestasi itu dicapainya pada 2009 lalu. Petenis tuan rumah sekaligus unggulan keenam, Jo-Wilfried Tsonga lebih dulu memastikan tiket babak ketiga setelah mengalahkan Jarkko Nieminen straight set 76(6), 6-4 dan 6-3. Selanjutnya Tsonga akan melawan kompatriotnya, Jeremy Chardy. Partai antara rekan senegara juga akan dialami oleh petenis Spanyol unggulan keempat David Ferrer dengan menghadapi Feliciano Lopez di babak ketiga. Sebelumnya, Ferrer melewati Albert Montanes 6-2, 6-1 dan 6-3. Unggulan kesepuluh asal Kroasia, Marin Cilic juga belum kehilangan set. Cilic melewati Nick Kyrgios 6-4, 6-2, 6-2 untuk melawan Viktor Troicki di babak berikutnya. (int)

Red Bull Kembali Komentari

C

‘Tes Rahasia’ Pirelli-Mercedes MONTE CARLO- Soal ‘tes rahasia’ antara Pirelli dan Mercedes masih jadi perbincangan hangat. Belakangan team principal Red Bull, Christian Horner, mengeluhkan kurangnya transpransi soal tes itu. Red Bull adalah salah satu tim yang terangterangan kecewa dengan tes tersebut. Bersama dengan Ferrari, mereka menyebut bahwa tes tersebut tidak sportif lantaran tidak semua tim mendapatkan kesempatan yang sama. “Saya tahu bahwa mereka adalah perusaahaan yang terpercaya. Ya, mereka sudah menempuh semua batas dan mereka tahu bahwa mereka sudah melewati batas-batas itu,” ujar Horner di Planet F1. “Tapi masalahnya bukanlah di Pirelli.” “Masalahnya adalah bagaimana hal ini ditangani dan dijalankan, dan di sinilah bagian yang mengecewakannya.” “Ada kurangnya transparansi soal tes itu, dan oleh karena itulah kami memilih untuk protes.” Ujicoba yang dilakukan Mercedes bersama Pirelli itu disebutkan terjadi di awal Mei 2013 lalu, atau sebelum balapan di Katalunya yang merupakan awal dimulainya seri Eropa. Dikutip dari Crash, tes yang total menempuh jarak 1.000 km tersebut dilakukan di Circuit de Catalunya. Kubu Pirelli membantah tudingan kalau tes yang mereka lakukan adalah ilegal. Dalam pernyataannya, pabrikan ban asaal Italia itu menyebut kalau mereka sudah meminta izin pada FIA untuk melakukan pengujian ban dengan menggunakan mobil yang dipakai membalap musim ini. Tes tersebut diminta Pirelli untuk dilakukan demi mencari solusi atas beberapa masalah yang terjadi pada ban mereka di awal musim ini. Saat itu FIA memang memberi lampu hijau pada Pirelli untuk melakukan tes tersebut. Namun otoritas otomotif dunia itu memberi syarat, yakni agar semua tim diberikan kesempatan yang sama demi asas sportivitas dan keadilan. Pada kelanjutannya, FIA ternyata tidak menerima laporan apapun atas hasil tes tersebut. FIA juga tidak tahu apakah tim lain sudah ditawari kesempatan yang sama oleh Pirelli untuk melakukan pengujian. (int)

Bautista

Jelang MotoGP Italia 2013

Bautista Buka Lembaran Baru FIRENZE- Semenjak promosi ke kelas MotoGP 2010 silam, tak sekalipun Álvaro Bautista pernah memijak podium Mugello. Rider Honda Gresini itu ingin membuka lembaran baru seperti yang pernah diraihnya pada kelas-kelas sebelumnya pada GP Italia, akhir pekan ini. So far sepanjang musim ini, raihan Bautista terbilang lumayan. Masih terkendala perihal setting-an motor, tapi Bautista mengakui motornya sudah lebih baik pasca-GP Prancis lalu. Optimismenya pun masih bertahan jelang seri Mugello yang akan memulai sesi latihan pembuka besok. “Kami sudah merasakan feel yang lebih baik pada motor di Le Mans kendati kondisinya masih menyulitkan saat lomba,” ujar Bautista, sebagaimana dikutip Crash, Kamis (30/5). “Tahun ini motor kami sudah lebih baik pula dalam memangkas jarak laptimes dengan para pembalap yang finis di podium. Walau saya masih punya masalah saat motor memasuki tikungan, tapi kami sudah mengalami progres yang bagus secara umum dengan motornya,” lanjutnya.

Bautista membidik hasil manis – setidaknya bisa finis di lima besar untuk memberi fans kebanggan pada Gresini, tim yang markasnya tak jauh dari Mugello. Terakhir Bautista menginjak podium 2009 lalu saat masih berkutat di kelas 250cc. Tapi selama terjun ke kelas tertinggi MotoGP, Bautista acap terpuruk. Musim ini bersama Gresini yang akan ‘pulang kandang’, Bautista ingin melupakan hasil-hasil minor tersebut, termasuk musim lalu, dengan membuka catatan baru yang lebih manis. “Mugello sirkuit yang jelas berbeda dari Le Mans. Treknya lebih membutuhkan hal teknis dengan karakter trek cepat dan banyak belokan berbeda serta ketinggian permukaan lintasan,” tambah rider berusia 28 tahun itu. “Penting untuk tetap fokus dan tampil baik sejak awal untuk memastikan kami sanggup mengubur kenangan buruk tahu n lalu. Saya berkeinginan keras untuk mendapat hasil positif dan saya tahu, GP kali ini akan spesial untuk tim karena ini race kandang mereka,” pungkas Bautista. (int)

Wozniacki

Mayweather Umumkan Lawan

Canelo Sesumbar

LAS VEGAS- Rumor lawaan berikut untuk Floyd Mayweather Jr. sudah mengudara sejak lama. Tapi baru kali ini pilihannya ditentukan secara resmi. 14 September mendatang, dipastikan Saúl ‘Canelo’ Álvarez akan jadi lawan Mayweather untuk berebut gelar unifikasi WBA dan WBC Light-Middleweight. “Saya sudah memilih lawan untuk tanggal 14 September dan lawan saya adalah Canelo Álvarez. Saya akan memberi fans pertarungan yang mereka inginkan,” kicau Mayweather dalam akun twitternya. Selain mempertaruhkan unifikasi

gelar, kali ini Canelo harus sedikit menaikkan bobot badannya untuk masuk kategori kelas 69 kg atau 152 pound. Terhadap syarat ini, manajemen Mayweather mengaku tak ada keberatan sama sekali karena pertarungan ini memang sudah lama diinginkan Mayweather. “100 persen sudah pasti. Kami menyambut gembira, begitupun Floyd. Laga inilah yang dia inginkan, pertarungan terbesar yang bisa digelar dalam dunia tinju. Dia memastikan keinginannya itu kepada saya dan (penasihat) Al Haymon bahwa inilah yang dia inginkan,” timpal co-man-

Floyd Joy Mayweather Jr ager Mayweather, Leonard Ellerbe. “Floyd sudah bilang dari hari pertama bahwa dia ingin memberikan fans pertarungan terbaik. Sekarang, kita semua akan melihat dua bintang terbesar dalam olahraga ini saling bertarung pada 14 September,” lanjutnya, sebagaimana disadur

TheNational, Kamis (30/5). Adapun Canelo sendiri, mengaku sudah memprediksikan hasil pertarungan dan dengan sesumbar, petinju asal Meksiko itu menjanjikan kekalahan pertama untuk Mayweather,: “Saya akan jadi orang pertama yang mengalahkan Floyd Mayweather.” (int)

C


15

JUMAT 31 Mei 2013

Beli 80 Persen Saham Inter

“Mourinho Bos Baru Chelsea” LONDON- Pelatih Real Madrid Jose Mourinho diberitakan The Sun telah menandatangani kontrak melatih Chelsea, yang berdurasi empat musim dan bernilai 40 juta poundsterling atau sekitar Rp596 miliar. Mourinho

PENGUSAHA Indonesia Erick Thohir dikabarkan telah mengajukan penawaran sebesar 260 juta euro (sekitar Rp3,316 triliun/kurs 1 euro: Rp12.755) untuk pembelian 80 persen saham Inter Milan. Demikian laporan seperti dikutip dari Football Italia, Kamis (30/5). JURNALIS terkenal Marco Bellinazzo dari Ore 24 mengklaim bahwa pengusaha berusia 42 tahun tersebut mengajukan penawaran itu kepada Presiden Massimo Moratti pada Rabu (29/5). Diharapkan, pihak Nerazzurri membuat keputusan dalam waktu 48 jam alias dua hari. Bagi Thohir, ini bukan kali pertama dia menginginkan saham sebuah klub

Prioritaskan City

Pellegrini Tolak PSG MALAGA- Manuel Pellegrini ternyata punya banyak peminat di musim panas ini. Dua klub kaya, Manchester City dan Paris Saint-Germain, ingin menjadikannya sebagai pelatih. Tapi, Pellegrini memilih City. Pellegrini sudah memastikan dirinya akan meninggalkan Malaga setelah musim ini berakhir. Laga melawan Barcelona, Sabtu (1/6), akan menjadi partai terakhir pelatih asal Chile itu bersama Malaga. Sesuai gosip yang selama ini beredar, Pellegrini selanjutnya menuju Inggris. Meski belum ada perjanjian hitam di atas putih,diasudahmencapaikesepakatan verbal dengan City. Sebelum akhirnya bersepakat dengan City, pria berusia 59 tahun itu sebenarnya punya pilihan lain. Dia mengaku dihubungi oleh PSG.

besar. Di ajang bola basket NBA, dia pun telah memiliki saham di klub terkenal Philadelphia 49ers, begitu juga di klub MLS, DC United. Thohir juga merupakan Presiden Asosiasi Bola Basket Asia Tenggara. Memang, Inter tampaknya sedang membutuhkan suntikan dana segar untuk meningkatkan kualitas skuadnya sehingga lebih kompetitif menghadapi Serie-A musim depan. Apalagi, tim biru-hitam ini pun sedang mencari dana investasi pembagunan stadion baru. Hanya saja, belum ada kepastian apakah Moratti rela melepas sebagian besar saham klub raksasa Liga Italia ini, yang diwarisi dari ayahnya, Angelo. (int)

Lawan Belanda

Kurnia Meiga Kawal Gawang INDONESIA MALANGKiper utama tim Merah Putih mengaku sudah mempersiapkan diri dalam segala hal menjelang laga antara tim nasional Indonesia melawan tim nasional Belanda pada 7 Juni mendatang. “Saya sudah mendapatkan undangan untuk bergabung dan membela timnas Indonesia melawan timnas Belanda nanti. Saya sudah melakukan persiapan khusus,” kata pemain berusia 22 tahun itu, Kamis (30/5). Menurut Meiga, dia sudah intens melakukan

disebut menandatangani kontrak tersebut pada Selasa (28/5) malam. “Resmi-Jose kembali menjadi warga Chelsea. Semua orang, klub, para pemain, dan suporter, bergembira akan kembalinya ia. Kami sudah menatap musim depan. Kami yakin musim depan akan sangat menarik,” demikian ujar seorang pejabat senior Chelsea, seperti dilansir The Sun. Mourinho menangani Madrid pada Mei 2010 dan masih terikat kontrak hingga Juni 2016. Namun, pada 20 Mei 2013, Mourinho dan Madrid bersepakat memutus kerja sama pada akhir musim ini. (int)

latihan, selain latihan untuk menjamu Persib Bandung dalam kompetisi lanjutan putaran kedua Indonesia Super League (ISL) di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jumat (31/5). Selain itu, Meiga juga mengaku merasa mempunyai tanggung jawab membela timnas Merah Putih. “Menyelamatkan gawang Indonesia adalah tanggung jawab saya. Saya harus konsentrasi,” ujarnya. Ditanya mengenai tendangan siapa saja yang mengancam gawang Indonesia yang dijaganya? Meiga mengaku, semua tendangan pemain Belanda berbahaya. “Baik pemain belakang dan terutama pemain depannya. Kita lihat pertandingan nanti. Semoga Indonesia bisa menang. Minimal bisa mengimbangi timnas Belanda,” harapnya. (int)

Sebagaimana diketahui, PSG memang sedang terancam kehilangan pelatih. Pelatih mereka sekarang, Carlo Ancelotti, ingin hengkang ke Real Madrid. “PSGadalahinstitusiyangsangatpenting.SalahsatuyangterpentingdiEropa.Dan merekasudahmenghubungisaya,tapiprioritasnyaadalahbekerjadenganManchester City,” ungkap Pellegrini di Canal Sur. KalaujadimenanganiTheCitizens,Pellegrinidisebut-sebutakanmembawaIsco. Pellegrini sendiri yakin pemainnya itu akan sukses di klub mana pun. “Dia punya potensi yang luar biasa dan saya senang bisa memberinya kesempatantampildi divisi teratas. Dia akan melaju sejauh yang dia inginkan,” katanya. (int)

Final Nasional Danone Nation Cup 2013

Mencari Wakil Indonesia di Wembley JAKARTA- Kompetisi Danone Nation Cup (DNC) 2013 Indonesia memasuki babak final nasional. Sebanyak 15 tim terbaik dari segenap penjuru nusantara akan bertarung memperebutkan tempat ke final dunia di Wembley. Festival tahunan sepakbola untuk anak-anak usia di bawah 12 tahun ini sudah memasuki tahun ke-11 sejak dihelat di tahun 2002. Tahun ini ada 5.766 tim dari 22 provinsi, lebih banyak sekitar 24% dibanding tahun lalu. Setelah melalui babak kualifikasi regional dari Februari hingga April lalu di 15 Wilayah seluruh Indonesia, ada 15 tim yang berhak maju ke babak final nasional yang dihelat tanggal 1-2 Juni di Stadion Gelanggang Mahasiswa Soemantri Brodjonegoro, Jakarta. Nantinya tim-tim tersebut dibagi ke dalam empat grup yang akan memperebutkan delapan tiket ke perempatfinal yakni juara dan runner-up grup. “Merupakan salah satu komitmen kami (Danone AQUA) untuk mendukung Indonesia yang lebih baik yaitu dalam menciptakan wadah untuk bakabakat baru di bidang sepakbola agar bisa terjaring,” ujar Brand Director Danone Aqua, Febby Intan, dalam jumpa pers di Ritz Carlton Hotel, Pacific Place, Jakarta, Kamis (30/5) siang.

Grup A Bali (SSB Guntur) Banten (SSB Salfas Soccer) Kalimantan Timur (SSB Pemuda Tenggarong) Kalimantan Selatan (SSB Batur Agung Balangan) Grup B Jawa Barat (SSB Swasko Bandung) DI Yogyakarta (SSB Gama Gatotkoco) Papua (SSB Mimika United) Sumatera Barat (SSB Kota Biru) Grup C DKI Jakarta (SSB Asiop Apac Inti) Jawa Tengah (SSB Putra Tugu Muda) Jawa Timur (SSB Ken Arok) Sumatera Utara (SSB Bakrie Asahan) Grup D Aceh (SSB Tunas Baru) Sulawesi Utara (SSB Tumpaan Utama) Sulawesi Selatan (SDN 113 Pana Kab. Enrekang)

“Sejak tahun 2003 festival ini telah menyentuh sekitar 300.000 anak Indonesia dan di antaranya sudah melahirkan alumni-alumni yang ikut memberikan kontribusi kepada persepakbolaaan Indonesia.” DNC sejak digelar memang sudah melahirkan beberapa pemain nasional seperti Andik Vermansyah, Rasyid Bakrie, Adritany dan Kurniawan. Febby mengharapkan ada lagi generasi penerus nantinya dari turnamen ini. “Kami berharap ada lagi Andik-Andik yang lain dan tak hanya hebat, tapi mereka juga harus punya akhlak serta attitude yang baik,” lanjut Febby. Juara DNC Indonesia akan diterbangkan ke London untuk bermain di final dunia yang dihelat 7 September di Stadion Wembley. Tim pemenang akan dilatih Timo Scheunemann yang juga melatih tim DNC Indonesia tahun lalu di Warsawa, Polandia. “Kehormatan bagi saya dapat dipercaya lagi menjadi pelatih tim anakanak yang mewakili Indonesia dalam final DNC 2013. Selain melatih teknik serta fisik, hal lain yang terpenting adalah saya akan menanamkan mental juara untuk siap bertanding tanpa ‘takut’ untuk kalah,” tutur Timo. (kom/int)

Mark Hughes Resmi Latih Stoke STOKE City resmi menunjuk pelatih Mark Hughes sebagai arsitek baru The Potters, menggantikan Tony Pulis yang memutuskan hijrah akhir musim ini, Kamis (30/ 5). Hughes menandantangani kesepakatan itu dengan durasi kontrak selama tiga tahun. Hughes sebelumnya melatih Queens Park Rangers (QPR) pada 2012.Namun,karenadianggapgagal meningkatkanperformaQPR,mantanpelatihManchesterCityitukemudiandipecatpada23November2012.

11 bulan bersama QPR, Hughes hanya mampu meraih delapan kemenangan dari total 34 pertandingan di Premier League. Hughes mengaku, kegagalannya di QPR merupakansalahsatualasandirinya menerima tugas di Stoke. “Saya mendengar apa yang orang katakan dengan saya sebagai pelatih dan saya telah menggunakan itu sebagai motivasi untuk melakukan lebih baik lagi bersama Stoke,” ujar Hughes saat jumpa pers pengenalan dirinya di

pemusatan latihan Stoke, Clayton Wood. “Saya mempunyai sekitar 270 pertandingan di Premier League sebagai pelatih, tetapi orang cenderung hanya melihat tahun lalu atau lebihnya. Namun, saya tidak menyesal pindah ke QPR. Banyak pelatih ke sana dan menjalani tugas yang sulit,” tambahnya. “Sekarang, saya senang berada di Stoke City dan bahagia bahwa dewan klub telah menunjukkan

keseriusan selama proses negosiasi.Sayaselalubekerjadenganharapan tinggi, saya tidak takut akan kegagalan dan tidak sabar untuk melatih klub ini,” tutup Hughes. Hughesmemulaikariermelatihnya ketika membesut Wales pada 1994-2004. Setelah itu Mantan pemain Manchester United tersebut melanjutkan kariernya untuk melatih sejumlah klub Premier League seperti Blackburn Rovers (2004-08), City (2008-09), Fulham (2010-11), dan QPR (2012). (int)


16

JUMAT 31 Mei 2013

LONDON- Frank Lampard kecewa Inggris hanya meraih hasil imbang 1-1 dari pertandingan persahabatan melawan Republik Irlandia. Meski begitu, dia tetap puas dengan penampilan The Three Lions.

I

nggris dan Irlandia saling berhadapan di laga persa habatan yang dimainkan di Stadion Wembley, Kamis (30/ 5) dinihari. Relatif lebih diunggulkan, Inggris pun menunjukkan dominasinya. Inggris lebih unggul dalam penguasaan bola yaitu sebesar 67%. Mereka juga lebih agresif dengan melepaskan 18 tembakan yang enam di antaranya berstatus on target. Bandingkan dengan Irlandia yang melakukan 10 kali tembakan dan hanya satu yang mengarah ke sasaran. Kendati demikian, Irlandia justru mampu mencetak gol lebih dulu lewat

sundulan Shane Long di menit ke-13. Inggris baru menyamakan kedudukan 10 menit kemudian melalui gol Lampard. Skor itu bertahan hingga pertandingan usai. Lampard pun mengaku kecewa Inggris gagal meraih kemenangan di pertandingan itu. Namun, dia tetap senang dengan performa yang ditunjukkan oleh timnya. "Aku sangat senang dengan performa kami di babak kedua dan cukup senang dengan penampilan secara keseluruhan. Kami cukup dominan dan punya cukup peluang untuk memenangi pertandingan," ujar Lampard seperti dikutip Sky

Sports. "Aku tidak mengeluhkan cara kami bermain, aku hanya kecewa ini berakhir imbang dan bukan kemenangan," lanjut gelandang Chelsea itu. "Ada beberapa peluang untuk (Alex) Oxlade-Chamberlain dan Theo (Walcott) di mana aku pikir itu akan jadi malam kami dan kami akan mendapat kemenangan yang layak tapi itu berakhir imbang." "Kemenangan penting yang kami butuhkan adalah di laga kualifikasi tapi jelas aku jauh lebih senang dengan performa ini daripada yang sebelumnya," kata Lampard menambahkan. Hodgson Puji Inggris Sempat ketinggalan lebih dulu, Inggris mampu mengakhiri pertandingan dengan skor seri saat beruji coba melawan Republik Iralndia. Roy Hodgson pun merasa puas dengan

performa tim besutannya. Meski cuma mencetak satu gol, Inggris ternyata tampil sangat dominan. ESPN FC mencatat The Three Lions membukukan 18 sepakan ke gawang, tapi cuma enam tendangan yang tepat sasaran. Tak hanya menciptakan banyak peluang, Inggris juga mendominasi penguasaan bola. Hodgson pun merasa puas dengan performa Inggris, juga memuji penampilan kiper Republik Irlandia, David Forde, yang melakukan lima kali penyelamatan. "Saya yangat senang dengan penampilan (Inggris) di babak kedua. Kami cukup mendominasi dan memiliki peluang untuk memenangi pertandingan, tapi juga harus memberikan pujian atas performa gemilang kiper Republik Irlandia," ucap Hodgson seperti dilansir BBC."Saya tak bisa mengeluh-

kan apapun atas hasil yang kami raih hari ini. Mereka mencetak satu gol yang bagus tapi itu tampak seperti satu-satunya peluang yang mereka dapatkan," imbuhnya. Gaya Main Kuno Roy Hodgson boleh puas dengan hasil 1-1 melawan Republik Irlandia, tapi tidak demikian dengan Gary Lineker. Eks bomber The Three Lions itu menyebut gaya main Inggris kuno. "Saya tidak suka dengan sistem permainan Inggris," ujarnya seperti dilansir Guardian. "Mereka sangat mudah dibaca. Brasil pasti bakal menghancurkan kita, jika kita bermain seperti ini. Begitu mudah diprediksi dan kuno." Lineker juga menyebut bahwa Inggris sudah mundur ke zaman kegelapan, di mana mereka masih bermain dengan

dua garis dengan empat pemain sejajar. "Ini bukan saatnya bermain dengan satu garis sejajar. Ini sudah saatnya bermain dengan koordinasi antar-lini. Kedalaman bisa memberikan fleksibilitas, passing bisa memberikan alternatif, dan juga kreativitas." Hodgson sendiri menyanggah anggapan bahwa dirinya memainkan formasi 4-4-2 standar. Menurutnya, dia memainkan formasi 4-2-3-1 persis seperti yang diterapkan oleh Borussia Dortmund. Tambah Pengalaman Republik Irlandia meraih hasil seri dalam laga persahabatan melawan tuan rumah Inggris. Bagi Giovanni Trapattoni, itu adalah hasil yang bagus buat timnya. Mr Trap, yang kini sudah berusia 74 tahun, menyebut Inggris sebagai salah satu tim

terbaik di dunia. Oleh karenanya, dia yakin beruji coba dengan mereka adalah sesuatu yang positif. "Saya melihat tim saya, ada tiga atau empat pemain masih muda. Mereka butuh pengalaman," ujar Trapattoni di Sky Sports. "Hanya melawan tim terbaik dan menghadapi pemain-pemain hebat mereka bisa berkembang." Banyak pemain yang diturunkan Trapattoni berlaga di Premier League. Beberapa di antaranya, seperti James McCarthy dan Seamus Coleman, bahkan masih berusia di bawah 25 tahun. "Saya senang atas apa yang saya lihat: James McCarthy, Seamus Coleman. Sementara Shane Long jelas jadi penampil terbaik di lapangan," katanya. (int)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.