METRO RIAU - RABU 29 SEPTEMBER 2021

Page 4

ETALASE

METRO RIAU

RABU, 29 SEPTEMBER 2021

4

Erick Thohir: Kontribusi BUMN Tahun Ini Stagnan JAKARTA - Menteri BUMN, Erick Thohir, memprediksi kontribusi perusahaan pelat merah pada 2021 akan tercatat stagnan. Kontribusi itu berupa dividen, pajak, dan Penerima Negara Bukan Pajak (PNBP). Dari estimasi awal pemegang saham, dividen BUMN tahun ini saja mencapai Rp30 triliunRp35 triliun, meski 90 persen perusahaan terdampak Covid-19. Target tersebut lebih rendah dari proyeksi semula yakni Rp40 triliun. “Paling tidak pada 2021 paling (kontribusi) stagnan dulu, tapi ke depan ada peningkatan,” ujar Erick Thohir, dalam Webinar, dilansir okezone.com, Selasa (28/9). Meski begitu, pemegang saham meyakini perbaikan nilai sumbangsi perusahaan negara dapat dilakukan pada periode 2022-2024 mendatang. Dimana, pada tahun depan dividen ditargetkan berada diangka Rp35,6 triliun. Target itu pun dinilai masih rendah bila dibandingkan dengan kondisi sebelum Covid-19. Tercatat, sejak 2010-2019 total dividen yang dikontribusikan BUMN mencapai Rp377,8 triliun dan penerimaan pajak sebesar

Rp1.518,7 triliun. Sementara, sepanjang 2020 kontribusi BUMN ke negara mencapai Rp375 triliun. Angka ini terdiri atas dividen, pajak, dan PNBP. Namun, kondisi berbalik arah karena proses restrukturisasi akibat dampak langsung pandemik ataupun warisan masalah lain BUMN, sehingga dividen yang dipatok pemerintah tak setinggi tahun-tahun sebelumnya. Di lain sisi, Erick mengingatkan pemerintah memerlukan dana alternatif untuk program penanganan Covid-19 hingga investasi pasca pandemi. Karena itu, upaya kontribusi BUMN pun diupayakan bisa ditingkatkan pada 2022 mendatang. “Tapi kita tahu bahwa banyak sekali program pemerintah memerlukan dana ya untuk membantu rakyat yang kesulitan atau investasi daripada pasca Covid itu sendiri,” ucapnya. (mr/vi)

Harga Kelapa dan Kopra Riau Stagnan PEKANBARU - Sejumlah komoditas perkebunan di Provinsi Riau dalam pekan ini tidak menunjukkan gairah kenaikan harga. Melainkan stagnan, bahkan cenderung turun. Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Riau, Zulfadli, mengatakan, kondisi tersebut dapat dilihat dari beberapa komoditas perkebunan di Riau, seperti kelapa, kopra, tepung sagu dan pinang. Berdasarkan data yang dirilis dari Dinas Perkebunan Provinsi Riau, harga kelapa butiran di Kabupaten Kuansing, Kampar dan Kepulauan Meranti untuk periode minggu ini sebesar Rp3.733 per kg. “Harga ini tidak mengalami penurunan dan kenaikan harga dari minggu lalu atau harga tetap,” ujarnya, dilansir mediacenterriau.com, Selasa (28/9). Sedangkan untuk harga kopra mutu kering (100 persen) di Kabupaten Indragiri Hil-

Zulfadli ir dan Kabupaten Kepulauan Meranti sebesar Rp6.550 atau tidak mengalami penurunan harga atau harga minggu ini masih sama dengan harga minggu lalu. Selanjutnya, untuk harga tepung sagu basah sebesar Rp3.067 per kg di Siak, Indragiri Hilir dan Kepulauan Meranti mengalami penurunan harga dari harga minggu lalu sebesar Rp33 per kg. “Dan pinang kering (100 persen) di Kabupaten Kampar, Siak, Kuantan Singingi, Indragiri Hilir dan Kepulauan Meranti sebesar Rp17.490 per kg mengalami penurunan harga dari minggu lalu sebesar Rp70 per kg,” ucapnya. (mr/vi)

Menteri BUMN, Erick Thohir. (ist)

Turun Tipis, Harga Sawit Riau Jadi Rp 2.787 per Kg PEKANBARU - Harga kelapa sawit periode Rabu (29/9) hingga Selasa (5/10) mengalami penurunan pada setiap kelompok umur. Jumlah penurunan terbesar terjadi pada kelompok umur 10 - 20 tahun sebesar Rp10,33 per kg atau mencapai 0,37 persen dari harga minggu lalu. Sehingga harga pembelian TBS petani untuk periode satu minggu ini turun menjadi Rp2.787,44 per kg.

Kepala Dinas Perkebunan Riau, Zulfadli, mengatakan, penurunan harga TBS ini disebabkan oleh faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal turunnya harga TBS periode ini disebabkan oleh terjadinya kenaikkan dan penurunan harga jual CPO dan harga kernel dari beberapa perusahaan yang menjadi sumber data. “Sementara dari faktor eksternal, harga minyak sawit mentah (Crude Palm

Oil/CPO) bergerak turun pada perdagangan hari ini (Selasa, 28/9). Harga CPO tengah menjalani tren bearish. Dalam sepekan terakhir, harga ambles 4,12 persen secara point-to-point,” katanya. Selama sebulan ke belakang, koreksinya adalah 3,59 persen. Ke depan, sepertinya prospek harga CPO masih suram. Wang Tao, Analis Komoditas Reuters, memperkirakan tren koreksi masih akan berlanjut.

“Menurut Wang, target harga CPO terdekat ada di MYR 3.913/ton. Pola hammer yang terbentuk secara teknikal bukan pertanda harga akan berbalik menjadi bullish, melainkan tarikan kuat menuju tren penurunan,” ucapnya. Ada pun penetapan harga TBS kelapa sawit Provinsi Riau, meliputi umur 3 tahun Rp2.053,62 per kg. Umur 4 tahun Rp2.225,31 per kg. Umur

OJK: 63 Persen Pelajar Miliki Rekening di Bank JAKARTA - Anggota Dewan Komisioner Bidang Edukasi dan Perlindungan Konsumen Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Tirta Segara, mengatakan, jumlah rekening Program Satu Rekening Satu Pelajar (Kejar) telah mencapai 63 persen dari total pelajar. Menurutnya, OJK membuat Program Kejar untuk mendorong inklusi

keuangan bagi pelajar Indonesia. “Melalui Program Kejar, Satu Rekening Satu Pelajar, kami menargetkan pada 2021 ini sebanyak 70 persen dari total pelajar Indonesia telah memiliki rekening tabungan, dan menjadi 80 persen tahun depan,” kata Tirta, di Jakarta, dilansir antaranews.com, Selasa (28/9).

Dia mengatakan, saat ini rekening Program Kejar sudah mencapai 42 juta atau 63 persen dari total pelajar di Indonesia. Nilai uang di rekening Kejar telah mencapai Rp26,3 triliun. OJK pun menggandeng perbankan untuk meningkatkan inklusi keuangan para pelajar. Menurut Tirta, OJK meminta perbank-

an merekrut sekolah-sekolah menjadi agen layanan keuangan tanpa kantor. “Jadi bank tidak perlu sering-sering datang ke sekolah. Kalau sekolah menjadi agen, bisa lebih mudah,” katanya. Menurutnya, sekolah bisa membantu pelajar yang biasanya diminta menabung dengan buku tabungan untuk membu-

295 Saham Melemah, IHSG Turun ke Level 6.119 JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berada di zona merah pada sesi I perdagangan, Selasa (28/9). IHSG turun 2,59 poin atau 0,04 persen ke 6.119. Pada penutupan perdagangan sesi I, Selasa (28/9), terdapat 193 saham menguat, 295 saham melemah, dan 162 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp7,40 triliun dari 18,63 miliar lembar saham yang diperdagangkan. Indeks LQ45 naik 0,34 poin atau 0,04% ke 861,65, indeks JII naik

2,14 poin atau 0,40% ke 539,32, indeks IDX30 naik 0,0090 poin atau 0,0020% ke 458,21, dan indeks MNC36 turun 0,64 poin atau 0,22% ke 288,20. Sementara itu, saham-saham yang masuk top gainers, yaitu PT Putra Rajawali Kencana Tbk (PURA) naik Rp21 atau 31,34% ke Rp88, saham PT Borneo Olah Sarana Sukses Tbk (BOSS) naik Rp26 atau 28,26% ke Rp118, dan saham PT Perdana Karya Perkasa Tbk (PKPK) naik Rp33 atau 22,76% ke Rp178. (mr/vi)

5 tahun Rp2.432,98. Umur 6 tahun Rp2.491,60 per kg. Umur 7 tahun Rp2.588,95 per kg. Umur 8 tahun Rp2.660,62 per kg, dan umur 9 tahun Rp2.723,42 per kg. Lalu, umur 10-20 tahun Rp2.787,44 per kg. Umur 21 tahun Rp2.668,57 per kg. Umur 22 tahun Rp2.655,11 per kg. Umur 23 tahun Rp2.643,90 per kg. Umur 24 tahun Rp2.531,75, serta umur 25 tahun Rp2.470,07. (rls/vi)

Jumlah rekening Program Satu Rekening Satu Pelajar (Kejar) telah mencapai 63 persen dari total pelajar. (ist)

ka rekening di perbankan. Dengan ini, diharapkan target 70 persen dari total pelajar memiliki tabungan di bank dapat dicapai. Program khusus untuk pelajar ini juga diharapkan dapat turut meningkatkan nilai inklusi keuangan di Indonesia hingga mencapai 90 persen pada 2024 mendatang. (mr/vi)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.