28052016

Page 12

METRO HUKUM

METRO RIAU

SABTU, 28 MEI 2016

12

 Dipindahkan ke Lapas Pekanbaru

Dua Terpidana Teroris Diisolasi

P enulis : LINDA - Pekanbaru

PEKANBARU - Dua orang terpidana teroris telah dipindahkan dari Rumah Tahanan (Rutan) Brigade Mobil (Brimob) Kelapa Dua Depok, Jawa Barat, ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas IIA Pekanbaru. Mereka ditempatkan di ruang isolasi. “Kita tempatkan mereka di ruangan khusus, isolasi. Sel tersendiri untuk mencegah penyebaran paham radikal,” ujar Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hu-

kum dan Hak Azazi Manusia (Kemenkumham) Riau, Ferdinand Siagian, di Pekanbaru, Jumat (27/5). Kedua terpidana itu adalah Muhammad Shibghot-

ulloh alias Yatno dan Rio Adi Putra alias Abu Ridho. Mereka tiba di Lapas Pekanbaru, beberapa waktu lalu dengan pengawalan ketat personel kepolisian. Shibghotulloh berasal dari Magetan, Provinsi Jawa Timur sedangkan Rio Adi Purta dari Bima, Nusa Tenggara Timur (NTT). Keduanya, divonis bersalah oleh Pengadilan Negeri Jakarta Timur. “Mereka masih menjalani sisa hukuman. “Untuk Shibghotulloh masa tahanannya

tersisa 1 tahun oris atau faiq. 2 bulan 24 hari Shibghotulloh dan Rio sisa piditetapkan sebadana 2 tahun 8 gai tersangka oleh bulan 27 hari,” Markas Besar Polri jelas Ferdinand. karena diduga meShibghotnyembunyikan buulloh merupakan ron kasus terorisme bekas napi kapada akhir Desemsus perampokan ber 2014. Saat itu, Ferdinand Siagian Bank CIMB NiPolri menyebut aga Medan, Sumatera Utara pria kelahiran Magetan 3 Juyang baru bebas pada 2011. li 1982 itu diduga turut meDugaan saat itu perampokan nyembunyikan Umar Patek yang dilakukannya untuk ak- dan Dulmatin yang masuk tivitas pendanaan gerakan ter- daftar pencarian orang kasus

terorisme serta terlibat pelatihan militer kelompok teroris di Ambon, Maluku. Shibghotulloh ditangkap Imigrasi Malaysia saat bersama 11 Warga Negara Indonesia (WNI) lainnya saat hendak berangkat ke Suriah. Mereka diduga hendak berangkat ke Suriah untuk bergabung dengan kelompok radikal Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS). Selain kedua terpidana teroris, Lapas Klas IIA Pekanbaru juga menerima dua terpidana mati kasus narkotika

dari Lapas Klas IIB Dumai. Terpidana itu adalah Ali Muttakin bin Senadi dan Kartik bin Gowinda Samin. Menurut Ferdinand, Ali Muttakin dan Kartik tengah melakukan upaya Peninjauan Kembali. “Kalau sudah putusan inkrah (tetap), keduanya akan kita pindahkan ke Nusakambangan, Jawa Tengah,” tutur Ferdinand. Di saat bersamaan, Lapas juga menerima tiga orang terpidana narkoba dengan hukuman seumur hidup, Abu Karim bin Jamaluddin, Faizal bin Rozali dan Ismail bin Kamaruddin. Selain itu Faisal Nur bin Ali, terpidana narkoba dengan vonis 18 tahun penjara. *

Tiga ABG Ditangkap Saat Hisab Sabu

GADING GAJAH - Polisi menunjukan sepasang gading gajah yang diamankan dari tangan enam tersangka saat ekpos kasus di halaman Direktorat Reserse Kriminal Khusus Kepolisian Daerah Riau, Pekanbaru, baru-baru ini. Gading gajah itu hasil buruan di hutan Nanggroe Aceh Darussallam untuk dijual di Pekanbaru dengan harga Rp937 juta. (yud)

 Pembunuhan Kopda Dadi Santoso

Lima Jaksa Teliti Berkas Caca Gurning

PEKANBARU - Penyidik Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Kota (Polresta) Pekanbaru belum melimpahkan berkas perkara pembunuhan anggota Komando Strategis Angkatan Darat, Kopral Dua (Kopda) Dadi Santoso ke kejaksaan. Meski begitu lima jaksa telah disiapkan untuk meneliti berkas tersebut. Surat Pemberitahuan Dimulainya Penyidikan (SPDP) kasus Caca sudah diterima kejaksaan, beberapa waktu lalu. Dia ditangkap pada 4 Mei 2015 lalu setelah jadi

buronan beberapa bulan. “Kita sudah menunjuk lima jaksa untuk meneliti berkas perkaranya (Caca, red). Jaksa itu dipimpin langsung Kepala Seksi Pidana Umum, Adi Kadir,” ujar Kepala Kejari Pekanbaru, Idianto, melalui Kepala Seksi Intelijen Kejari Pekanbaru, M Hartono, di Pekanbaru, Jumat (26/5). Selain perkara tersebut, Caca Gurning juga berstatus terpidana dua tahun dalam perkara penganiayaan terhadap Achmad Syah.

Sejak hukumannya dinyatakan inkrah, Caca Gurning kabur dan belum sempat dieksekusi pihak kejaksaan. Proses eksekusi terhadap Caca Gurning akan segera dilakukan menunggu kepulihan dua bekas luka tembak. Hingga kini, dia masih dalam masa penyembuhan. Menurut Hartono, banyaknya perkara yang harus dipertanggungjawabkan Caca Gurning tidak menghapus perkara lama yang seharusnya dijalani masa hukumannya oleh Caca Gurning. (lda)

 Penggelapan Pajak di Dispenda

Penyidik Belum Tetapkan Tersangka

PEKANBARU - Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Kepolisian Daerah (Polda) Riau sudah meningkatkan kasus dugaan penyimpangan pajak kendaraan bermotor di Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Riau ke penyidikan sejak tiga bulan lalu. Namun, kasus itu belum ada tersangka. “Penyidikan kasus ini sudah berjalan tiga bulan. Kita masih meminta keterangan 400 wajib pajak yang membayar pajak kendaraan,” ujar Kepala Bidang Humas Polda Riau, AKBP Guntur Aryo Tejo SIK, di Pekanbaru, Jumat (27/5). Guntur mengatakan, dalam kasus ini penyidik sudah memeriksa 30 orang saksi dari wajib pajak, showroom, biro jasa dan anggota Direktorat Lalu Lintas Polda Riau. Selain itu, pihak Jasa Raharja dan aparatur Dispenda Riau. REDAKTUR: LINDA

“Kita belum tetapkan tersangka. Penyidik butuh keterangan saksi ahli dari Kemendagri (Kementerian Dalam Negeri),” tutur Guntur. Dalam kasus ini, penyidik menemukan kerugian negara miliaran rupiah atas penyelewengan pajak 400 unit mobil sejak tahun 2014 silam. Seharusnya dana itu disetor ke kas negara. Adapun modus yang digunakan dalam perkara ini dengan memanfaatkan biro jasa untuk mengurus pajak ke Dispenda Riau. Diduga biro jasa mampu melakukan lobi terhadap petugas pajak untuk mengurangi denda pajak kendaraan bermotor yang seharusnya dibayarkan. “Terjadi lompatan pembayaran pajak. Modusnya, misalkan kendaraan mati pajak empat tahun oleh biro jasa bisa diringankan dendanya. Itulah yang dinikmati oleh ok-

num biro jasa, oknum pegawai,” terang Guntur. Dalam pengurusan pajak kendaraan bermotor terdapat tiga institusi yang terlibat. Selain Dispenda Riau, juga ada Direktorat Lalu Lintas Polda Riau dan Jasa Raharja. Ditlantas Polda Riau berperan menerbitkan Surat Tanda Nomor Kendaraan. Sementara Jasa Raharja turut menerima setoran jaminan kecelakaan lalu-lintas. “Ketiganya data harus singkron. Kalau tidak sama, maka akan terjadi selisih pendapatan antar ketinya,” papar Guntur. Keganjilan itu ditemukan pada Surat Ketetapan Pajak Daerah (SKPD). Surat itu dikeluarkan tanpa adanya persetujuan dari Direktorat Lalu Lintas Polda Riau. Atas temuan ini, petugas melakukan penelusuran dan menemukan ada 400 SKPD yang ganjil. (lda)

TELUK KUANTAN Anggota Kepolisian Resor (Polres) Kuantan Singingi menangkap tiga perempuan yang masih di bawah umur. Anak Baru Gede (ABG) itu diamankan saat sedang asyik menghisap narkotika jenis sabu-sabu di sebuah rumah di Jalan Jao, Kelurahan Simpang Tiga, Kecamatan Kuantan Tengah. “Ketiga tersangka ditangkap pada Kamis (26/5), berawal dari informasi masyarakat ke polisi,” ujar Kepala Polres Kuantan Singingi, AKBP Edy Sumardi Priadinata SIK, melalui Paur Humas, Iptu Musabi, di Taluk Kuantan, Jumat (27/5). Menurut Musabi, ketiga tersangka berinisial FM alias Rb, Or alias Rn dan Ws alias My. Saat digeledah, petugas menemukan alat bukti berupa alat hisap sabu alias bong yang berisikan sisa sabu. Tanpa perlawanan tersangka digiring ke markas Polres Kuantan Singingi untuk pemeriksaan lebih lanjut. “Kasus ini masih didalami,” ucap Musabi. (ids)

Tak Hanya Kebugaran yang Ia Peroleh, tapi Juga Vitalitas Prima

K

etika ditemui di sebuah rat, ini, tak hanya kebugaran yang hotel miliknya, di prima yang ia peroleh dari madu Jalan Tuanku hitam pahit tersebut Tambusai, Kelurahan tapi juga vitalitas yang Wonorejo, Kecamatan prima. Tak percaya? Marpoyan Damai, Kota Tanyakan langsung Pekanbaru, Provinsi saja kepada pemilik Riau, 6 Juni 2015, usia Hotel D’Cost ini. Haji Amdanis Muis suSeorang manusia dah 55 tahun. Namun, akan senantiasa sehat secara raga, sarjana Amdanis Muis bila metabolismeekonomi lulusan Unkris, Jakarta, nya lancar dan sistem imunnya yang jadi pengusaha hotel dan tinggi. Itulah sebabnya ia mesti kontraktor bangunan ini masih ke- rajin memelihara kesehatan tubuh lihatan bugar dan sehat walaat. dengan berolahraga secara teratur, Apa kiatnya? Menurut ayah beristirahat dengan cukup, mitiga anak ini, dari muda hingga num air putih dengan cukup, tidak sekarang ia konsisten berolah- merokok, tidak mengonsumsi raga. Dan olahraga yang ia pilih alkohol, memelihara pola pikir adalah bulu tangkis. Sesibuk apa dengan baik, serta mengonsumsi pun, hingga sekarang, ia selalu food supplemen yang tepat. meluangkan waktu dengan disipDan madu adalah suplemen lin yang tinggi untuk main tepok kesehatan yang dianjurkan oleh bulu itu dua hingga tiga kali se- semua kitab suci untuk dikonpekan. Selain itu, tentu saja me- sumsi. Lalu, berkaitan dengan manage pola pikir dengan baik vitalitas yang prima itu, surat serta mengonsumsi suplemen kabar Indonesia Today pernah kesehatan dengan teratur. memuat tulisan seorang ahli yang Apa saja suplemen yang menyatakan bahwa sudah lama dikonsumsi komisaris sebuah madu diketahui memiliki banyak perusahaan perkebunan sereh manfaat. Namun, banyak yang wangi di Sumatera Barat ini? tak tahu madu termasuk makanan Sebelumnya, tentu saja ada afrodisiak. beberapa merek yang jadi pilihanMadu, konon, menjadi makanya. nan pilihan raja-raja zaman dulu Tapi, sejak setahun belakangan sebelum bercinta. Kehebatannya ini yang jadi pilihan alumni SMA timbul lantaran di dalamnya terNegeri 1 Bukittinggi ini adalah dapat mineral boron, yang memMadu Bima 99. Ternyata, menurut bantu tubuh memanfaatkan estrolelaki asal Lintau, Kabupaten Ta- gen, hormon seksual wanita, serta nah Datar, Provinsi Sumatera Ba- menambah testosteron, hormon

seksual pria. Bahkan, madu mengandung vitamin B, untuk membantu produksi testosteron. Saat ini beberapa merek madu pahit telah beredar di pasaran. Tapi, yang banyak digemari, karena manfaatnya yang nyata, memang Madu Bima 99. Apalagi, dari hasil uji laboratorium Fakultas Farmasi UI dan Sucondo September 2014, Madu Bima 99 terbukti bebas dari bahan kimia obat, patogen, logam berbahaya, dan zat berbahaya lainnya. Bahkan, saat ini juga tersedia Madu Bima 99 khusus, yakni Madu Kesuburan Pria, Madu Kesuburan Wanita, dan Madu Kecerdasan Otak. Untuk mendapatkannya, Anda bisa datang ke apotek, toko obat, dan outlet-outlet lainnya di kota Anda. Untuk informasi lebih lengkap, Anda bisa mengunjungi @madubima99, www.madubima. com, dan www.facebook.com/ Madu Bima 99.

Info Lebih Lengkap, Hubungi: Pekanbaru: 081378543484, 085356709214, Kampar: 08126871222, Pelawan: 081371616901, Tembilahan: 081378998725, Dumai-Duri: 08127679453, Kuansing: 081213660414, Rokan hilir: 081268417847, Indragiri hulu: 08126852101. LAYOUTER: WAWAN


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.