Meranti Kamis 4 Oktober 2012

Page 1

9 Juli 2012

Meranti Ekspres

12 HALAMAN

ECERAN RP 2000

Khusus Kabupaten Kepulauan Meranti Harga Langganan Rp 50.000 ( dalam kota) Luar Kota + Ongkos Kirim

Aspirasi, Suara Hati dan Kebanggaan Meranti KAMIS, 4 Oktober 2012 / 18 Zulqaidah 1433 H

Jadwal Salat Meranti dan Sekitarnya :

Imsyakiyah :04.46

SUBUH : 04.56

ZUHUR : 12.21

ASAR :15.42

MAGRIB : 18.28

ISYA : 19.38

Wabup: Doakan Negeri Ini Damai Pelepasan JCH Kloter 14 Embarkasi Batam BATAM (ME)- Wakil Bupati Kepulauan Meranti, Drs H Masrul Kasmy MSi ikut melepas keberangkatan Jamaah Calon Haji (JCH) Kabupaten Kepulauan Meranti, Kabupaten Rohul dan Inhil yang tergabung Kel-

ompok Terbang 14 melalui Embarkasi Batam, di Asrama Haji Batam, Rabu (3/10). Pada kesempatan tersebut, Wabup i mengatakan ibadah haji yang merupakan panggilan Allah SWT

dan berkesempatan menjadi tamu Allah hendaklah mempergunakannya dengan sebaik mungkin karena tidak semua orang mendapatkan kesempatan berangkat menunaikan ibadah haji. ‘’Manfaatkan kesempatan melaksana-

Tongkang Kayu Terbakar

BACA WABUP KE HAL 2

TERBAKAR: Kebakaran hebat terjadi disebuah kapal dengan nomor lambung Sol 2309, Rabu (3/10) sekitar pukul 05.00 WIB kemarin di kawasan perairan Buatan I Kecamatan Kotogasib, Kabupaten Siak.

Laporan FITRIADI, Kotogasib

Dugaan sementara, kebakaran yang terjadi subuh hari dengan jumlah muatan 2000 ton kayu api dari arah belakang tongkang. Kebakaran tersebut tidak menimbulkan korban jiwa. Tongkang tersebut membawa kayu akasia dari Palembang. Kepala Pos Syahbandar Terminal Buatan, M Afrizal SSos ketika dikonfirmasi membenarkan adanya tongkang pengangkut kayu mil-

SEBUAH tongkang dengan nomor lambung Sol 2309 yang ditarik oleh tagboat Maju Agung membawa muatan kayu akasia mengalami kebakaran di kawasan perairan Buatan I Kecamatan Kotogasib, Kabupaten Siak, Rabu (3/ 10) sekitar pukul 05.00 WIB dinihari.

ik PT Indah Kiat terbakar. Saat ini, pihaknya mengamankan alur Sungai Siak dikarenakan banyak kapal yang melintas melaui radio Merine Transportasi. “ Agar tidak terjadi hal yang diinginkan untuk sementara alur pelayaran aman untuk dilewati untuk kapal-kapal keluar masuk yang saat ini kita bekerjasama dengan Polair Polda Riau dan Polair Polres Siak,” jelasnya.

Tim DKD Meranti Wakil Riau nantinya juga membawa grup Gazal yang dilengkapi dengan para pemain dan penyanyi yang sudah cukup dikenal yang didampingi oleh Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kepulauan Meranti.

S eleb

Impikan

ROBERT DE NIRO ARTIS cantik Intan Ayu berusaha eksis di dunia hiburan dengan aktif di belantikan musik tanah air. Bukan karena sepi tawaran akting, sepupu Bunga Citra Lestari itu sangat

BACA IMPIKAN KE HAL 4

BACA TRADISI KE HAL 4

Q Intan Ayu

Manchester United

SUSUNAN PEMAIN Cluj: Mario Felgueiras, Ivo Pinto, Sepsi, Cadu, Rada, Camora, Muresan, Rafael Bastos, Aguirregaray (Viorel Nicoara 81'), Kapetanos (Bjelanovic 60'), Sougou (Luis Alberto 24'). MU: De Gea, Rafael, Ferdinand, Evans (Wootton 79'), Evra, Anderson, Fletcher, Cleverley, Rooney, Hernandez (Welbeck 83'), Van Persie.

2

Bentrok

1

DUA gol Robin Van Persie membuyarkan kemenangan tuan rumah CFR Cluj dalam laga leg kedua fase grup Liga Champions Eropa, Rabu (3/10) dini hari WIB. Gol penyerang asal Belanda tersebut membalikkan keadaan dan membuat Manchester United (MU)

unggul 1-2. Dua gol tersebut lahir berkat kerjasama apik Van Persie dengan Wayne Rooney. Maka tidak heran usai pertandingan pelatih MU, Sir Alex Ferguson(Fergie) langsung

BACA SANJUNG KE HAL 2

Tuntut Tindak Perusahaan Nakal

Tawuran Pelajar Merembes ke Riau PEKANBARU(ME) - Diduga gara-gara selisih paham, dua kelompok siswa dari SMK Taruna Satria dan SMK Taruna Mandiri bentrok di Jalan Delima, tepatnya depan Kampus STIkes, Kelurahan Delima, Tampan, Pekanbaru,

DURI(DP) — Ratusan massa buruh dari sejumlah perusahaan yang tergabung dalam SBSI, Rabu (3/10) kemarin mendatangi Kantor Camat Mandau, menuntut pemerintah menindaktegas perusahaan-perusahaan nakal yang mengabaikan hak-hak buruh, seperti upah murah, jaminan kesehatan, PKWT tak sesuai jenis dan pekerjaan. Sebelum berkumpul di Kantor Camat Mandau, ratusan massa berpakaian seragam perusahaan, Baker & Hughes, DMG, Global Arrow, Drillinco Maju, SPA, Wahana, dan Radian Uta-

ma berkonvoi dengan sepedamotor dari Pokok Jengkol sampai ke Kantor UPT Disnaker Mandau lalu ke Kantor Camat Mandau. Di Kantor Camat Mandau, massa menyampaikan tuntutannya kepada pemerintah kecamatan agar mendengarkan aspirasi mereka dan menindaklanjutinya secepat mungkin. Untuk menciptakan situasi tetap kondusif puluhan aparat kepolisian dari Polsek Mandau, Polsek

BACA RATUSAN KE HAL 4

Melihat Kegiatan Pengemar Burung di Selatpanjang

Burung dari Pulau Seberang, Sangkarnya dari Pulau Jawa

Jenis burung ocehan dewasa ini harganya terus meningkat, selain banyak peminatnya burung ini juga sudah sangat sulit dicari di habitatnya. Tak heran burung ocehan ini dihargai sampai dengan jutaan rupiah. Murai menjadi jenis burung ocehan yang paling banyak dicari sekaligus pemegang harga tertinggi di pasaran.

SEORANG lelaki tampak sibuk mecampurkan pur dengan beberapa ekor jangkrik untuk diberikan

CFR Cluj

RATUSAN BURUH DEMO KANTOR CAMAT MANDAU

Siswa SMK

Laporan Al Amin, Selatpanjang

vs

SANJUNG DUET ROONEY -VAN PERSIE

Dua Kelompok

BACA DUA KE HAL 4

REDAKTUR:DAWAMI BUKITBATU

BACA TONGKANG KE HAL 4 F:FITRIADI

Tradisi Merisik dan Gazal Tampil di TMII SELATPANJANG(ME)— Adat istiadat meminang sebelum pernikahan bagi masyarakat Kabupaten Kepulauan Meranti yang dikenal dengan nama merisik, Sabtu (5/10) mendatang, bakal tampil dianjungan Riau Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta. Tim kesenian Kabupaten Kepulauan Meranti yang mewakili Provinsi Riau

Pantauan dilapangan kebakaran tersebut menghabiskan tongkang di Desa Buatan I, Kecamatan Koto Gasib, Siak. Peristiwa tersebut menarik perhatian masyarakat menyaksikan tongkang terbakar. Untuk mengantisipasi, petugas kepolisian Polair Polda Riau melarang masyarakat mendekat

Saat Mengangkut Kayu Akasia IKPP

kepada seekor burung Murai Batu sebagai makanannya. Burung itu berada di dalam sangkar, laki-laki tersebut juga terlihat membersihkan kotoran burung didalam sangkar tersebut.

website:www.merantiekspres.com

Ia bernama Aseng, pegawai salah satu tempat penjualan burung di Jalan Ibrahim Selatpanjang. Tempat tersebut tidaklah begitu besar, hanya bekas kedai sembako yang berubah menjadi kedai yang menjual burung. Berbagai jenis burung ada di kedai ini, seperti Murai Batu, Murai Daun, Balam Jambi, Kacer, Mata

email: merantiekspres123@yahoo.com

BACA BURUNG KE HAL 4

F-YUSRIZAL

Aksi demo buruh menuntut pemerintah bersikap tegas terhadap perusahaan nakal, Rabu (3/10) di Kota Duri.

32 Provinsi Berlaga di Peparnas XIV Riau Papua Barat Belum Daftarkan Diri PEKANBARU (ME)—Sebanyak 1.421 atlet utusan dari 32 Provinsi di tanah air dipastikan akan berlaga di Pekan Paralimpik Nasional ke XIV 2012 di Riau. Namun, hingga H-4 dimulainya event akbar ini satu provinsi, yakni Papua Barat masih belum mendaftarkan atletnya.

BACA 32 KE HAL 2 LAYOUT:RUDI


2 NASIONAL

Meranti Ekspres Q KAMIS 4 OKTOBER 2012

Minyak Pertamina Meledak, 5 Tewas Laporan Dtc, Jakarta SEBANYAK 5 orang tewas dan 18 korban luka-luka bakar akibat meledaknya minyak dari hasil aksi pencurian di Tempino-Plaju di kilometer 219 Kecamatan Bayung Lencir, Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan. Manager Humas PT Pertamina EP Agus Amperianto mengatakan, ledakan terjadi di dekat lokasi pipa distribusi minyak mentah milik Pertagas (anak usaha Pertamina). “Ada 5 orang tewas dan 18 orang luka bakar akibat ledakan yang terjadi di kilometer 219

Kecamatan Bayung Lencir, Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan dekat jalur pipa minyak Tempino-Plaju,” kata Agus ketika dihubungi wartawan, Rabu (3/10/2012). Dikatakan Agus, diduga kuat ledakan dan kebakaran yang terjadi tersebut diakibatkan aksi penjarahan minyak mentah dari pipa Tempino-Plaju di daerah tersebut. “Hal ini dibuktikan dengan ditemukannya pipa paralon dan bak galian tanah yang menjadi tempat penampungan minyak jarahan di sekitar lokasi kejadian,” ujarnya. Diterangkan Agus, koordina-

si penanggulangan telah dilakukan antara pihak Elnusa selaku pelaksana operation and maintenance, Pertamina, Kepolisian, BP Migas, BLH Provinsi, dan aparatur setempat. Tim Pemadam dari Pertamina dibantu oleh tim pemadam kebakaran dari instansi dan industri di sekitar kejadian langsung melakukan tindakan penanganan. Hingga saat ini, telah timbul 5 korban jiwa dan 18 korban luka bakar. “Pertamina sangat menyayangkan aksi penjarahan minyak yang masih sering terjadi di jalur pipa minyak TempinoPlaju hingga saat ini. Aksi penja-

rahan tidak saja merugikan negara hingga ratusan miliar rupiah, tetapi juga telah mengakibatkan kebakaran dan menimbulkan korban jiwa. Pertamina juga mengimbau kepada masyarakat untuk turut menjaga dan melaporkan jika ada tindakan mencurigakan yang terjadi di sekitar jalur pipa Tempino-Plaju,” tegas Agus. Dihubungi terpisah, Vice PResident Comunication Pertamina Ali Mundakir mengatakan, korban meninggal dalam kejadian tersebut adalah pelaku pencurian minyak. “Itu pelaku pencuriannya (minyak mentah),” kata Ali.

Buruh Geruduk DPRD DKI

Dikatakan Ali, ledakan tersebut terjadi bukan pada pipa distribusi minyak mentah milik Pertamina EP, tetapi merupakan tempat penampungan minyak mentah hasil curian minyak di pipa minyak milik Pertamina. “Yang meledak bukan pipa milik pertamina, tetapi penampungan minyak mentah hasil curian, itu yang terbakar. Jadi pipa itu kan untuk menyalurkan minyak mentah, lalu pipanya itu dilobangi para pencuri. Setelah itu ditampung di galian-galian tanah. Nah, galian ini yang terbakar, tapi kita masih selidiki penyebabnya,” jelas Ali.(dtc/ery)

Ribuan Bangkai Ikan Penuhi Pantai Selatan Cilacap

F: ILUSTRASI

JAKARTA (ME) — Ribuan bangkai berbagai jenis ikan

ditemukan di sepanjang Teluk Penyu, Pantai Kemiren hingga

Menganti Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah. Diduga ikan-ikan ini mati karena lepas dari jaring yang tidak kuat menahan beban berton-ton ikan yang terperangkap jaring. Sebagian besar bangkai ikan diketahui berjenis jahan. Sebagian kecil lainnya berupa belanak dan udang kecil yang terdampar di pasir pantai. “Saya melihat sejak Senin lalu, tapi saya kira limbah plastik. Kemarin ternyata malah tambah banyak,” kata Ismail, Nelayan di TPI Menganti, Kesugihan (Rabu, 3/10).

Ismail menduga ikan jenis jahan dan belanak yang mati ini disebabkan jaring nelayan yang jebol karena tidak kuat mengangkat hasil tangkapan yang terlalu banyak. Akhir-akhir ini, nelayan Cilacap memang tengah panen raya ikan jahan yang bermunculan di sepanjang pantai Cilacap. Jumlah ikan yang mati menurut Ismail mencapai puluhan ton. Kendati demikian, tidak ada satu pun nelayan atau warga yang mengambilnya. Pasalnya, ikan yang mengambang itu sudah membusuk.

Bahkan keberadaan bangkai Cilacap ini sudah mulai mencemari perairan pantai. Bau busuk terhirup hingga radius 400 meter dari garis pantai. “Tapi sebagai nelayan, bau busuk semacam ini tidak terlalu mengganggu. Sebab kami sudah terbiasa sehari-hari dengan ikan busuk di laut dan TPI,” ujarnya. Ikan jahan dijual dengan harga antara Rp 11 ribu hingga Rp 13 ribu. Rp 11 ribu jika dijual di pelelangan ikan atau tengkulak besar, dan Rp 13 ribu jika dijual langsung ke pedagang ikan pasar atau pedagang keliling.(jpnn)

Tolak RUU Kamnas, LS-ADI Demo DPR JAKARTA (ME) — Penolakan terhadap Rancangan Undang-undang Keamanan Nasional (RUU Kamnas) terus bermunculan. Kali ini, sejumlah massa dari Lingkar Studi-Aksi untuk Demokrasi Indonesia (LS-ADI) menggelar aksi penolakan RUU Kamnas di depan gedung parlemen, di Jalan Jendral Gatot Subroto, Jakarta, Rabu (3/10). Massa juga menggelar aksi teatrikal dengan maksud penolakan terhadap RUU

Kamnas itu. LS-ADI menilai, ketentuanketentuan dalam pasal RUU Kamnas yang pro terhadap investasi asing bertentangan dengan prinsip-prinsip hak asasi manusia (HAM) dan demokrasi di Indonesia ini. Koordinasi aksi LS-ADI, Saiful Munir, mengatakan, pasal 20 poin 3 RUU Kamnas cenderung mengamankan seluruh pembangunan nasional dari ancaman, hambantan dan gangguan.

Dengan teriminologi UU Kamnas, kata dia, maka ancaman hambatan dan gugatan terhadap pembangunan nasional pasti disebut sebagai ancaman keamanan nasional. “Sementara di lain pihak arah pembangunan kita yang terangkum dalam master plan perluasan dan percpatan ekonomi Indonesia yang akan mengeruk sumber daya alam energi di negeri ini jelas pro terhadap asing,” kata Saiful

saat berorasi. Saiful menegaskan, LS-ADI menilai pada pasal 17 dan 54 RUU Kamnas akan berpotensi pada kembalinya militer dalam mencampuri sosial kemasyarakatan. Ini akan mengancam kebebasan masyarakat. “Kegiatan-kegiatan kritis masyarakat sipil seperti kelompok aktivis mahasiswa, jurnalis, petani dan buruh akan terancam,” ujar Saiful. Dia menegaskan lagi, sejak

tahun 1999, LS-ADI, sudah menolak RUU Penanggulangan Keadaan Bahaya (PKB) karena semangat kebijakan tersebut adalah mengebiri hak-hak sipil dalam iklim demokrasi. Sekarang, lanjut dia, pada kenyataanya bahwa ruh dan semangat RUU Kamnas yang dikeluarkan pemerintah saat ini sama dengan RUU PKB. Mereka menilai, RUU PKB sama saja dengan RUU Kamnas. “Karena itu kita menolak,” ujar Saiful.(jpnn)

32 Provinsi Berlaga di Peparnas XIV Riau Sambungan dari halaman ...1 Berdasarkan informasi dirangkum RPG, Rabu (3/10) siang, dari Ketua Bidang Pertandingan H Djondril DS melalui PPTK Pertandingan M.Hendri Usman, di kesekre-

tariatan PB Peparnas Riau, Jalan Gajah Mada, menjelaskan bahwa kemungkinan kontingen Papua Barat tidak mengikutsertakan atlet mereka. “Hingga kini belum ada keterangan dari Pemerintah

Provinsi Papua Barat untuk mengirimkan atletnya pada Peparnas XIV 2012 Riau, namun ada tenggang waktu pendaftaran atlet hingga 7 Oktober, saat dimulainya pertandingan,” kata Hendri. Sementara, dari 32 provinsi

itu, Riau sebagai tuan rumah mengirimkan sebanyak 250 atlet serta 77 ofisial pada pelaksanaan Peparnas ke XIV ini. “Untuk Provinsi Riau tercatat mengikutsertakan atlet terbanyak yakni 250 orang dengan 77 ofisial itu, tapi PB

SANJUNG DUET ROONEY -VAN PERSIE Sambungan dari halaman ...1 memberikan pujian bagi keudanya. Fergie menyebut dua penyerangnya itu merupakan kombinasi yang hebat. “Secara keseluruhan ada kombinasi hebat di tim kami, kekuatan skuad kami adalah dalam posisi menyerang,” ujar Fergie, usai pertandingan seperti dikutip UEFA.com.

“Terlepas dari tujuan kami bertahan sangat bagus dan David (de Gea) membuat banyak penyelamatan di akhir laga jadi saya harus senang dengan kemenangan ini. Datang jauh dari rumah tidak pernah mudah dan mereka memiliki catatan yang baik di sini,” tambahnya. Sementara itu pelatih CFR, Ioan Andone, menyebut kekalahan ini terjadi karena kesa-

lahan yang dilakukan timnya. Di mana timnya tidak bisa menjaga kemenangan 1-0 yang telah diciptakan di awal babak pertama. “Mereka mencetak gol kedua-duanya karena kesalahan kami. Manchester United mendominasi kami dan lebih baik dari segi pisik. Saya sangat berharap sebuah hasil positif tapi kami telah membuat kesa-

lahan,” imbuhnya. Dengan kemenangan ini MU kini kokoh di puncak klasemen sementara grup H dengan enam poin dari dua laga. Sementara CFR harus berbagi tempat di posisi dua dan tiga dengan Braga karena mengantongi sama-sama tiga angka. Di posisi buncit ada klub Turki, Galatasaray yang belum sekalipun meraih kemenangan. (zul/jpnn)

Wabup: Doakan Negeri Ini Damai Sambungan dari halaman ...1 kan ibadah haji dengan sebaikbaiknya. Laksanakan dengan niat semata-mata karena Allah SWT, dengan hati yang bersih dan ikhlas agar dapat meraih predikat haji mabrur. Dan haji mabrur tidak ada balasannya kecuali Surga,’’ tutur Bupati. Labih lanjut, Wabup Kepulauan Meranti yang juga mewakili Pemkab Inhil dan Rohul mengingatkan kepada

seluruh JCH yang tergabung dalam kloter 14 untuk dapat menjaga kesehatan. Karena kondisi cuaca saat ini di tanah suci berada dalam kondisi panas. Selain itu, para jamaah juga diharapkan untuk niat dalam menunaikan ibadah haji, tingkatkan kualitas kekhusyukan ibadah, serta saling membantu antara satu dengan lainnya dan tetap berada dalam keadaan gembira sebagai tamu Allah.

Meranti Ekspres Diterbitkan Oleh: PT. DUMAI INTERGRAFIKA PERS. Komisaris Utama Komisaris Direktur Utama Direktur General Manager/Pemimpin Umum Deputy General Manager Pemimpin Redaksi Pemimpin Perusahaan Wakil Pemimpin Perusahaan REDATUR: ERIYUS AMRAN

: : : : : : : :

H Makmur SE. Ak. MM Ngatenang Sutrianto Arie Purnama Sutrianto Amzar Penjab Genta Mukaram Mhd Darwis

: Deslina

Dan tak kalah pentingnya, Wabup mengharapkan agar para jamaah dapat mendoakan negeri ini terutama di kabupaten masing-masing tetap berada dalam keadaan aman dan damai, dan menjadi negeri yang baldatun taoyibatun warobbun qhofur. Dikatakannya juga, pihak pemerintah daerah khususnya akan terus berusaha memberikan pelayanan terbaik bagi JCH . Kedepan, peme-

rintah akan terus melakukan perbaikan-perbaikan agar pelaksanaan ibadah haji menjadi semakin baik. ‘’Atas nama Pemkab Kepulauan Meeranti, Inhil dan Rohul , saya mengucapkan terima kasih kepada Pemko Batam, PPIH Embarkasi Batam, Kemenag , seluruh panitia dan tim medis atas kerjasamanya dalam pemberangkatan JCH musim haji 2012 ini,’’ imbuhnya.(ari)

Peparnas memang tidak memberikan batasan berapa jumlah atlet maksimal yang harus ikut,” ujarnya.(mxr/rpg)

J MAHFUD MD

PEOPLE

Pelemahan KPK Selalu Kandas PELEMAHAN lembaga Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah berlangsung sejak sekian lama. Hanya saja menurut Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Mahfud MD, selama ini memang belum ada yang berani secara resmi mengatakan akan melemahkan lembaga pemberantasan korupsi tersebut. “Jadi meski tidak ada, tapi prilakunya, terlihat ada beberapa langkah yang selama ini terlihat begitu nyata (melemahkan) KPK, “ ujar Mahfud MD di gedung MK, Rabu (3/10). Dikatakan, upaya pemelahan KPK juga lewat cara uji materi atas undang-undang pembentukan KPK. “Mahkamah Konstitusi sudah 14 kali diminta untuk membatalkan kewenangan KPK. Tapi kita katakan UU tersebut sah. Dan keberadaan KPK harus di dukung,” cetusnya. Langkah pelemahan lain menurut Mahfud kemudian, terlihat adanya sejumlah pernyataan yang mempersoalkan legitimasi terkait pimpinan KPK yang berjumlah lima orang. Dalam UU KPK disebutkan, bahwa KPK dipimpin secara kolektif kolegial oleh para pimpinan tersebut. “Pelemahan terlihat saat Ketua KPK yang lama Antasari Azhar ditahan. Lalu dari Komisi III DPR katakan pimpinan tidak punya kolektif kolegial lagi. Namun

sejumlah teman-teman mengatakan masih berlaku, karena jumlah pimpinan masih mayoritas,” ucapnya. Tidak berapa lama kemudian, muncul kasus BIbitChandra. Dengan rangkaian kondisi ini jika kemudian Bibit-Chandra dinyatakan bersalah, maka jumlah pimpinan KPK hanya tinggal dua orang. Sehingga dengan demikian, tidak lagi memenuhi persyaratan kolektif kolegial. Tapi langkah ini lagi-lagi tidak berhasil. “Jadi selain lewat uji undang-undang dan mengurangi kewenangan pimpinan, ada satu langkah lain yang masih coba dilakukan untuk pelemahan. Yaitu lewat langkah merevisi Undang-Undang tentang KPK. (jpnn)

Mengundang Anda yang berminat terhadap dunia jurnalistik, berwawasan luas dan menyukai tantangan untuk bergabung bersama kami sebagai :

REPORTER Syarat-syarat: - Pria/wanita - Usia maksimal 30 tahun - Pendidikan D3/S1 semua jurusan - Bisa berbahasa Inggris - Melampirkan surat penyataan belum menikah - Melampirkan surat izin dari orang tua/wali - Menyerahkan pas photo terbaru dan berwarna - Menulis essay sepanyang 1.500 karakter (maksimal) yang bertemakan alasan ingin menjadi wartawan. Kirim berkas lamaran Anda kepada:

Kantor Harian Dumai Pos/Meranti Ekspres Jalan MH Thamrin (Dock Yard) Kota Dumai Telepon (0765) 34172 atau hubungi 085265111643

TIM OMBUDSMAN: Syamsul Bahri Samin (Ketua), Moeslim Kawi, Akmal Famajra. BAGIAN TEKNIK , PRACETAK DAN PERWAJAHAN: Joko Triatmo (Kabag), Jefrizal, Januar, Rudianto, Vica Fitjuniery, Elvia Susanti, Surya Indrawan. DEPARTEMEN ONLINE & E-PAPER : Yandi

satkan di sebuah mobil bak terbuka di depan halaman gedung DPRD DKI. Para perwakilan demonstran kemudian melakukan orasi secara bergantian. “Tolak outsourcing dan upah murah. Berikan jaminan kesehatan untuk buruh,” teriak seorang demonstran berorasi. Aksi unjuk rasa buruh dijaga ketat oleh puluhan polisi. Aksi demo ini telah membuat arus lalu lintas di Jalan Kebon Sirih menjadi macet total. Kemacetan tak terhindarkan karena demonstran memadati jalan dan bis yang membawa mereka diparkir sembarangan.(jpnn)

F: NET

DEWAN REDAKSI: Sutrianto (Ketua), Amzar, Dawami Bukitbatu, Bambang Rio, Genta Mukaram, Yon Rizal Solihin Redaktur Pelaksana Genta Mukaram, Bambang Rio, Asisten Redaktur Pelaksana: Yon Rizal Solihin. Koordinator Liputan: Miswanto. Ass. Koordinator Liputan: Zulkarnain. Redaktur Kaharuddin, Syarifah Dian Eka Sari, Ass.Redaktur : Eriyus Amran, Fitriani . Reporter Dumai: Rukiah Anita, Irmen Sani, Iwan Iswandi, Agustriadi (fotografer). Duri/Pinggir: Soleh, Yusrizal. Bengkalis: Taufik. Siak: Razikin. Perawang/Minas/Pekanbaru: Rinaldi, Sungai Pakning: Erwin, Meranti: Asy’ari Mahmud,Pauzi (Kontributor). Rokanhilir: Suparmin, Eka Susila.

DEPARTEMEN EDP & IT : S. Bambang Hary Purnomo

JAKARTA (ME) — Kantor DPRD DKI Jakarta di Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat juga menjadi sasaran aksi unjuk rasa. Ratusan buruh mendatangi kantor anggota dewan Jakarta siang ini, Rabu (3/10). Ratusan buruh berasal dari sejumlah serikat pekerja di kawasan Jakarta. Mereka datang menggunakan sepuluh bus dan sepeda motor sejak pukul 10.00 WIB. Para demonstran membawa bendera organisasinya masingmasing dan poster-poster bertuliskan tuntutan untuk menghapuskan sistem kerja outsourcing. Para demonstran terpu-

DEPARTEMEN KEUANGAN/ADMINISTRASI DAN UMUM: Mhd Darwis (Manager), Hari Astuti (Kabag Umum, Adm dan Personaia), Vera Susanti, Dina Refika BAGIAN PEMASARAN: Amiruddin (Manager), Heni Antika, Surwandi, Santi Degista. Robby, Ahmad Solihin, Margono. Bagian Iklan: Kambali (Manager), Mirwan, Rio Dewilita, Wizelmi, Rahmad . TARIF IKLAN: Hitam Putih (B/W) Umum Display Rp 5.000,-/mm kolom/terbit. Iklan keluarga/duka cita Rp 2.000/mm kolom/terbit. Ucapan Selamat Rp.2.500/mm kolom/terbit. halaman muka Rp 17.500/mm kolom (Max 7 klm X 100 mm). Iklan berwarna (spot colour, maks 2 warna) Rp 20.000/mm kolom. Iklan berwarna full colour Rp 25.000/mm kolom. Harga ditambah PPN 10 persen. Harga langganan Rp65.000/ bulan (dalam Kota Dumai, luar kota tambah ongkos kirim) ALAMAT REDAKSI DAN SURAT-SURAT: Jalan MH Thamrin/Dock Yard Dumai, Telepon (0765) 34172, Jalan KH Ahmad Dahlan No. 14, Telepon (0761) 46749

Dicetak pada: PT Riau Pos Grafika. Isi di luar tanggungjawab percetakan. TATA LETAK: VICKY TRIA


PRO BISNIS 3

Meranti Ekspres Q KAMIS, 4 OKTOBER 2012

Proyek Dibawah Rp20 M Tak untuk BUMN Laporan : JPNN, Jakarta. KALANGAN swasta di daerah bakal mendapatkan kesempatan untuk terlibat dalam proyek-proyek infrastruktur. Hal itu seiring dengan lampu hijau dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono atas usulan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia terkait dengan pengelolaan proyek-proyek

APBN dan APBD di bawah Rp 20 miliar. Saat pembukaan Rapimnas Kadin Indonesia 2012 di Jakarta kemarin (2/ 10), Ketua Umum Kadin Suryo Bambang Sulisto mengatakan, pihaknya mendukung upaya percepatan pembangunan di daerah. Nah, usulan Kadin tersebut berkaitan dengan penguatan dunia usaha di daerah. “Ada permohonan kepada pemerintah agar proyek-proyek APBN dan APBD dengan nilai kurang dari Rp 20 miliar seluruhnya diserahkan kepada pihak swasta tanpa menyertakan BUMN atau BUMD ikut dalam ten-

der,” kata Bambang. Namun, jika pengusaha di daerah belum mampu, bisa dilakukan dengan menggandeng pengusaha nasional. Kadin juga mengharapkan berkurangnya beban APBN untuk subsidi bahan bakar minyak (BBM) bisa dialokasikan ke daerah. “Saving yang terjadi dapat dialokasikan kepada daerah untuk pembangunan infrastruktur yang mendesak,” urai Bambang. Dengan pertimbangan dana saving dari subsidi BBM dialokasikan untuk mempercepat pembangunan di daerah, maka Kadin akan mendukung kebijakan pemerintah untuk mengu-

rangi, bahkan meniadakan sama sekali subsidi BBM. Selain di daerah, Kadin juga mendukung Indonesia yang sudah masuk dalam kancah pasar bebas. Bambang mengatakan, untuk mendukung pelaksanaan strategic investment di luar negeri, Kadin mengusulkan pembentukan lembaga negara yang bertugas mengelolanya. Kadin menyebutnya Indonesian Investment Fund, seperti Khazanah di Malaysia atau Temasek di Singapura. “Kita tidak boleh menjadi penonton saja sementara lembaga serupa di luar negeri mengakuisisi aset-aset kita yang terbaik

Pemerintah Konsisten Kejar MDGs ) CV DUA PUTRA Armada : Kijang Innova Tujuan : Dumai-Pekanbaru-Tembilahan Alamat : Jl. Sudirman No.2260 Telp : (0765) 7004411, HP 085278202002 082172032011 ) CV. KARYA MAJU Dumai-Pekanbaru” Jln. Jend. Sudirman No. 160 Dumai Telp.(0765) 35239- 37939 ) PT.CITRA SINAR AGUNG Dumai - Pekanbaru” Menerima Carteran & Rental Mobil Jl. Bintan NO 166 IJUL HP.0852 7235 3336 (DUMAI), HP.085272353335 ) Mtv 2004 Dumai-Duri-Pekanbaru-Bagan siapi api Jl. Jend. Sudirman No. 202 - Dumai Telp. (0765) 38543, 085278065962 ) CV. CMM Dumai-BaganSiapiapi-PekanbaruPayakumbuh-Lintau-Bukit Tinggi (PP)" Jl. Jend. Sudirman No. 424 Depan Hotel City Telp. (0765) 705090 ) PO. SINAR RIAU (Bus & Travel) Jurusan : - Dumai-Pekanbaru - DumaiAirmolek -Rengat-Tembilahan. Jl. Sudirman Telp (0765) 7008588 ) PO.SAN ( Siliwangi Antar Nusa )

JAKARTA (ME)- Pemerintah berkomitmen untuk menggenjot ekonomi sehingga dapat mencapai tujuan Millennium Development Goals (MDGs). Ini mencerminkan komitmen negara untuk menyejahterakan rakyat, sekaligus menyumbang pada kesejahteraan masyarakat dunia. Kepala Bappenas Armida S Alisjahbana mengungkapkan, MDGs merupakan acuan penting dalam penyusunan dokumen Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 20052025, Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 20042009 dan 2010-2014, Rencana Kerja Pemerintah Tahunan. “Saat ini Bappenas telah menyelesaikan Laporan Pencapaian Tujuan Pembangunan Milenium MDGs di Indonesia 2011 bek-

erjasama dengan kementerian lembaga terkait,” ujar dia dalam siaran persnya, Jakarta, Rabu (3/10). Armida mengatakan, laporan ini menggambarkan keadaan dan kencenderungan serta upaya-upaya penting untuk percepatan pencapaian dari delapan goal MDGs. Goals MDGs tersebut, yakni, menanggulangi kemiskinan dan kelaparan, mencapai pendidikan dasar untuk semua, mendorong kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan, menurunkan angka kematian anak, meningkatkan kesehatan ibu, memerangi HIV dan AIDS, Malaria dan penyakit menular lainnya, memastikan kelestarian lingkungan hidup, serta mengembangkan kemitraan global untuk pembangunan. “Dalam memenuhi komitmen

tersebut, Indonesia tentunya menghadapi tantangan global yang tidak ringan. Perdagangan bebas, harga minyak yang masih meningkat yang diikuti oleh subsidi BBM yang semakin membengkak, perubahan iklim dan pemanasan global serta krisis ekonomi dikawasan Eropa, mewarnai dinamika sosial dan ekonomi pembangunan nasional,” ujar Armida. Adapun tujuan MDGs, yakni proporsi penduduk dengan pendapatan kurang dari USD1 (PPP) per kapita per hari, MDG III, yaitu rasio APM perempuan terhadap laki-laki SMA atau MAG Paket c dan rasio angka melek huruf perempuan terhadap laki-laki umur 15-24 tahun, dan MDG VI yaitu pengendalian penyebaran dan penurunan jumlah kasus baru tuberkulosis (TBC). (okz/fit)

Vespa Siap Kenalkan Skuter 150cc

Jurusan : Sumatra - Jawa Telp. (0765) 438160 Hp. 0852 6495 3595 Jln. Ratu Sima / Kelakap 7 - Dumai (Palanta Ponsel ) ) TRAVEL KAFILAH Armada INNOVA Tujuan : Dumai - Duri - Pekanbaru (PP) Dumai : Jl. Nusantara 20 D Tlp : 0765-37059/7072609/081275329799 Pekanbaru : Jl. Dahlia 99 c Tlp : 0761 - 864554/3031633/081276141007 antar jemput bandara & charteran ) CV. Athirah Jaya Armada Kijang Innova DMI-PKU-BELILAS

F: NET.

KALANGAN: swasta di daerah bakal mendapatkan kesempatan untuk terlibat dalam proyek-proyek infrastruktur. seperti perbankan, telekomunikasi, pertambangan, perkebunan, dan bahkan penerbangan kita,” tandasnya. Presiden SBY menyambut positif usulan Kadin. “Usulan dari Kadin itu relevan dan positif,” katanya. Dia meminta jajaran menteri terkait untuk menindaklanjutinya. SBY mengajak

jajaran Kadin untuk ikut memperkuat ekonomi domestik dan daya saing Indonesia. Hal itu sebagai bentuk antisipasi terjadinya krisis. “Kita tidak perlu mengikuti ideologi atau strategi pembangunan ekonomi sejumlah negara, yang biasanya memilih export oriented economy,” katanya. (fit)

Volume Ekspor Ikan Meningkat JAKARTA (ME)- Pemerintah melalui Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memanfaatkan bulan mutu untuk meningkatkan volume ekspor. Jaminan kualitas (quality assurance) menjadi kunci mempermudah akses pasar produk perikanan belahan dunia. KKP terus berupaya untuk meningkatkan jaminan mutu dan keamanan hasil perikanan nasional maupun internasional pada proses produksi, pengolahan, dan distribusi. Hal itu diungkapkan Menteri Kelautan dan Perikanan Sharif Cicip Sutardjo dalam acara Pencanangan serta Seminar Bulan Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan di Bali, Selasa (2/10). “Upaya peningkatkan jaminan kualitas mutu produk perikanan dan keamanan

hasil perikanan yang dilakukan KKP telah berdampak positif terhadap peningkatan nilai dan volume ekspor produk perikanan tahun ini,” jelasnya. Nilai ekspor produk perikanan Indonesia sendiri hingga Semester pertama 2012 tercatat sebesar USD 1,9 miliar atau meningkat sebesar 17,92 persen dibandingkan periode yang sama 2011. Sedangkan volume ekspor pada semester pertama tahun ini meningkat sebesar 14,5 persen, dari 521,6 ribu ton tahun lalu menjadi 597,2 ribu ton pada 2012. Peningkatan ekspor juga diikuti dengan peningkatan sebesar 26,32 persen neraca perdagangan produk perikanan, dari sebesar USD 1,36 milyar pada 2011, meningkat menjadi USD 1,72 miliar pada 2012. (jpnn/fit)

Alamat Dumai : Jl. Jenderal Sudirman (depan Hotel City) Hp 0812 6894 5027/0852 7833 7833 Telp 0765 7073555 Alamat Pekanbaru : Jl. Kasah (belakang AA Catering) Hp 0852 7165 6227 Telp 0761 8362227 ) CV MITRA AGAM WISATA Tujuan : Dumai, payah kumbuh, bukit tinggi, padang Panjang, padang, batu sangkar, solok, Lubuk basung Jl Kelakap Tujuh - Ratu Sima Telp (0765) 7066639 Hp 0813 65529072 ) RIMA JAYA TRAVEL Dumai - Pakning-Siak PP Hubungi : Pilo 081365678181 Bagan Batu-Dumai (Berangkat jam 08.00 wib) Hubung : Doni 081378426981

KURS RUPIAH

) NUSA MULYA TRAVEL Dumai - Pekanbaru - Padang

KURS

Hub : 0765 7030234 Hp : 0852 6555 6567 Jl. Merdeka No. 8 Samp. RM. Sari One ) CV MANDRA MANDIRI Jl Jenderal Sudirman No.21 (Disamping Tiki) No tlp (0765) 7045446, HP 081365398803 Jurusan : Dumai-Duri-Pekanbaru (pp) Armada khusus Kijang Innova ) CV. IRKI SAFARA TRAVEL Jl. Jendral Sudirman No. 224 Dumai Tujuan : Dumai-Payakumbuh-Bukit tinggiPadang-Painan-Bt kapas armada : APV, avanza, Innova Telpon : 0813 6358 8337/0852 7164 4281

Tujuan : Dumai-Padang-Payahkumbuh-Bukit Tinggi (Depan Hotel City) 0812 7623 7920 ) PERMATA TRAVEL Route DUMAI - PEKANBARU- PP

) Travel CV. LANNI ROHA Tour & Pariwisata Tujuan : Dumai- Duri Dumai -Bengkalis - Sungai Pakning Dumai - Pekanbaru - Bangkinang Dumai - Pasaman Timur - Pasaman Barat Kantor Perwakilan : Jln.Kelakap tujuh No.20 A ( Samping Klinik Safa Medicare ) Hubungi : HP. 0813 656 27165 Dumai

REDAKTUR: FITRI

9,638 12,442 12,3 7,821

9,542 12,313 12,2 7,741

9,863 1,242

9,755 1,230

Q RINGGIT MALAYSIA

3,149

3,115

UMUR SAWIT

Telp (0765) 7079199, HP 0812 7554 1919/

HP: 081275786644, 085365252442

Q USD Q EUR Q YEN Q DOLAR SINGAPUR Q DOLAR AUSTRALIA Q DOLAR HONGKONG

Harga TBS Periode 19 - 25 September 2012

Alamat : Jl Jenderal Sudirman No. 100

Telp. (0765) 438044

BELI (RP)

HARGA TANDAN BUAH SAWIT PEKAN INI

) PO. MERAH SARI TRAVEL

Alamat Jl.Jend Sudirman Dumai

JUAL (RP)

JAKARTA (ME) - Pabrikan motor Italia Vespa rupanya tengah bersiap-siap untuk melahirkan skuter berkapasitas mesin 150 cc terbaru. SEPERTI DILANSIR autoevolution, Rabu(3/10). Vespa memperkenalkan line up terbaru di 2013 yaitu Vespa LXV i.e. Bodinya tetap memakai desain klasik. Pembeli motor ini akan dimanjakan dengan tampilan modern pada speedometer, odometer, bensin dan oli. Jam digital juga sudah tersedia di batok motor.

Vespa pun mengklaim pengendara pun bisa merasakan sensasi berkendara naik vespa layaknya Sienna Ivory. Selanjutnya Vespa juga akan memperkenalkan varian S 150 terbaru, yaitu The S 150 i.e, The Sport SE, dan i.e Sport SE. Dan semuanya akan tampil dengan lebih menawan. Dan Vespa terbaru 150 cc ini akan datang dengan mampu berlari sampai 95 km per jam. (dn/fit)

3 Tahun 4 Tahun 5 Tahun 6 Tahun 7 Tahun 8 Tahun 9 Tahun 10 Tahun

HARGA

Rp1.127,51 Rp1.260,25 Rp1.349,05 Rp1.387,68 Rp1.440,96 Rp1.485,81 Rp1.532,86 Rp1.576,16 SUMBER DINAS PERKEBUNAN PROVINSI RIAU

TATA LETAK: CHAIRIL HABIBIE PASARIBU


RANTAU RIAU

4

Meranti Ekspres Q KAMIS 4 OKTOBER 2012

Politeknik Jadi Kebanggaan Masyarakat Kampar Laporan RPG, Bangkinang BUPATI Kampar H Jefry menyatakan, keberadaan Politeknik Kampar (Polkam) merupakan salah satu kebanggaan dan impian dirinya dan tentunya juga bagi masyarakat dalam upaya meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) dan kesejahteraan rakyat. Demikian ditegaskan bupati dalam sambutannya pada acara pelan-

tikan direktur baru Polkam Ir Basri Syarif MEng di aula Kampus Polkam, Selasa (2/10). Hadir pada acara tersebut Ketua Yayasan Datuk Tabano Prof Dr Amir Luthfi MA, Wakil Ketua Yayasan Ir H Zamhir Basem MM, Sekretaris Yayasan Datuk Tabano Ir H Nurahmi MM, Plt Direktur Safni Marwa ST MSc, kepala dinas, pimpinan perusahaan perkebunan di Kampar, pimpinan BUMN dan BUMD yang beroperasi di Kampar, para dosen, karyawan dan

Dua Kelompok Siswa SMK Bentrok Sambungan dari .................................hal 1 Selasa (2/10) malam sekitar pukul 20.15 WIB. Beruntung saja, perkelahian dua kelompok siswa ini berhasil cepat diamankan oleh pihak kepolisian Polsek Tampan yang datang ke tempat kejadian tepatnya, karena saling mereka mau saling serang dengan menggunakan benda tumpul seperti kayu. Informasi yang dirangkum dilapangan menyebutkan, pada malam itu sekitar sembilan orang siswa dari SMK Taruna Mandiri datang menemui dua orang siswa SMK Taruna Satria, SR dan TR yang sedang duduk depan kampus tersebut. Entah apa pemicunya, sembilan orang siswa tersebut langsung mengeroyok dua orang siswa lainnya yang sedang duduk tidak jauh dari asramanya. Hal ini membuat puluhan siswa lainnya yang berada di dalam asrama langsung turun mengajar ke sembilan orang pelaku yang mengeroyok temannya hingga terjadi perkalahian diantara mereka. Karena, kalah jumlah, mereka langsung bubar dan mencoba melarikan diri. Namun, salah satu dari mereka berinisial MS, diamankan mereka dan langsung dibawa ke Mapolsek Tampan. Tak lama kemudian, puluhan siswa dari SMK Taruna Mandiri datang ke sana untuk melakukan penyerangan. Karena mereka tidak terima jika temannya diamankan. Sementara itu, anggota Polsek yang mendapat laporan keributan kedua kelompok siswa SMK ini datang ke tempat kejadian untuk melakukan pengamanan. Puluhan siswa yang hendak melakukan penyerangan ini, berhasil dibubarkan. Lalu, beberapa orang yang terlibat perkalian ini, dibawa ke Polsek Tampan untuk pemeriksaan lebih lanjut. Sampai di Polsek Tampan, kedua kelompok siswa SMK ini saling membuat laporan tentang penganiayaan dan pengeroyokan, karena mengalami bengkak memar pada beberapa anggota tubuhnya, karena dipukul dengan menggunakan tangan dan kayu. “Tadi malam saya sedang duduk-duduk, lalu datang mereka langsung memukul saya dan teman saya dengan menggunakan kayu sama helm,” kata SR di Polsek Tampan. Kapolsek Tampan, Kompol M Idris SAg ketika dikonfirmasi melalui Kanit Reskrim, AKP Jhon Sihite SH membenarkan adanya kejadian itu dan sekarang masih dalam pemeriksaan. “Sekarang kasusnya masih dalam pemeriksaan lebih lanjut. Kedua belah pihak saling lapor dan laporannya masih dalam proses penyelidikan. Untuk menghindari balas dendam, diharapkan pembinaan dari pihak sekolah, orang tua dan masyarakat, agar kejadian serupa tidak terulangi lagi,” ungkap Jhon Sihite SH. (mxc/rpg

Impikan Robert De Niro Sambungan dari ...............................hal 1 memilih script yang cocok dengan suasana hatinya. “Ada tawaran (main sinetron), tapi aku milih. Kalau film belum ada script yang kena di hati. Jadi untuk saat ini full di industri musik,” kata Intan Ayu saat ditemui di Studio RCTI Kebon Jeruk Jakarta Barat, Rabu (3/10). Intan yang sering bermain di film horor mengaku tidak mempermasalahkan genre. “Emang belum ada yang lebih ke rasa aja. Action pengen, psikologi thriller pengen, drama pengen, biografi paling menantang sih, karena karakter orgnya udah ada,” jelasnya.. Intan juga mengimpikan bermain film bersama aktor senior Hollywood, Robert De Niro. Sedangkan di dalam negeri Intan ingin berakting denfan Christine Hakim. “Ingin akting bareng Robert De Niro, Christine Hakim, Slamet Rahardjo, Lukman Sardi, banyak sih. Karakter merek kuat banget. Nonton Christine Hakim dari dulu, dan dia emang seorang aktor,” ungkap Intan. (abu/jpnn)

REDATUR: KAHARUDDIN

mahasiswa Polkam serta perwakilan dari Koica Korea. “Politeknik ini merupakan kebanggaan masyarakat, juga kebanggaan saya, dan sejak tahun 2002 sudah dirintis. Perjuangan untuk mendirikan Polkam ini sejak awal periode saya menjabat sudah dicanangkan sebagai salah satu program unggulan. Untuk itu, mohon dukung bagaimana agar mimpi saya, mimpi kita semua untuk mewujudkan, agar politeknik ini menjadi yang

diidam-idamkan masyarakat,” ungkap Jefry. Untuk mendukung kelancaran pembiayaan mahasiswa di Polkam, bupati mengintruksikan kepada Asisten II Setda Kampar agar menyurati perusahaan untuk menjadi bapak asuh warga sekitarnya untuk kuliah di Polkam. Kepada direktur baru, bupati mengharapkan agar menjalankan tugas penuh tanggungjawab dan sesuai ketentuan berlaku, serta berhati-hati

Burung dari Pulau Seberang, Sangkarnya dari Pulau Jawa Sambungan dari ........................hal 1 Putih, Burung Robot, Merpati dan Pekutut dan berbagai jenis lainnya. Jenis Murai merupakan salah satu jenis burung ocehan yang memiliki harga tinggi di pasaran. Burung ini menjadi incaran para peminat karena suara kicauannya yang nyaring dan panjang. Selain itu gerak burung yang agresif juga menjadi penilaian tersendiri terhadap burung tersebut. Jenis Murai Batu misalnya, Aseng mengaku saat ini sudah susah mendapatkan jenis tersebut. Harga untuk jenis ini bisa mencapai Rp 3 juta rupiah. Murai Batu yang dijual mahal ini, adalah yang sudah jadi istilah penjual burung. Artinya, Murai Batu ini sudah dilatih sehingga memiliki suara yang nyaring, panjang dan bervariasi. Makanannya pun sudah beradaptasi yakni pur, kondisi fisiknya pun harus sehat, ini bisa terlihat dari kelincahan burung tersebut. ‘’Burung Murai ini biasanya banyak dicari oleh para peminat, karena sering ikut kontes burung,’’ ujar Aseng kepada RPG, Rabu (3/10) disela-sela kesibukannya. Aseng pun sempat berbagi pengalamannya dalam melatih burung-burung yang baru didapat menjadi burung yang siap dijual. Yang tepenting adalah mengajari burung tersebut agar bisa memakan pur, karena biasanya peminat hanya mau membeli burung yang sudah bisa makan pur. Oleh karena itu, burung yang baru didapat ini awalnya tetap dikasi jangkrik sebagai makanannya, tapi harus dicampur dengan pur. Hal ini bisa berlangsung selama beberapa hari, dan setiap harinya jumlah jangkrik yang dicampur kedalam pur tersebut harus dikurangi. Lebih kurang satu bulan, burung-burung ini sudah bisa beradaptasi dengan memakan pur. Tapi sekali-kali, juga perlu dikasi jangkrik sebagai puding bagi burung ocehan tersebut. Untuk memberi makan burung-burung dikedai tersebut, harus dilakukan 2 kali dalam sehari. Kotoran-kotoran di sangkarnya juga harus dibuang minimal satu kali dalam sehari dan untuk mandi burung-burung ini dilakukan dua kali dalam seminggu. Hal ini berguna untuk menjaga kondisi kesehatan burunng-burung tersebut. Kedai tempat Aseng bekerja ini tidak hanya menjual burung ocehan yang harganya cukup tinggi, burung-burung seharga Rp 30 ribu rupiah juga dijual dikedai ini. ‘’Burung Balam dan Mata Putih itu murah, cuma Rp 30 ribu. Burung ini digunakan untuk semayang orang cina, untuk dilepas kembali ke alamnya,’’ sebutnya. Ia mengaku, mendapatkan burung tersebut dari penjual yang mencarinya di sekitar pulau seberang Selatpanjang. Untuk jenis Murai Batu yang baru didapat biasanya dihargai Rp 500 ribu rupiah. Aseng mengaku, saat ini sudah sangat susah mencari burung-burung

jenis ini. ‘’Berapa ada kita siap membelinya, karena permintaan ke kita juga cukup tinggi. Dan permintaan itu banyak datang dari luar Selatpanjang,’’ aku Aseng. Biasanya peminat ini datang dari Pekanbaru, Tanjungbalai Karimun, Pulau Batam dan Pulau Jawa, seperti dari Cirebon. Aseng menjelaskan, peminat dari Cirebon ini biasa dititipkan lewat kapal-kapal yang berlayar kesana. ‘’Kadang kita barter sangkar dengan mereka, mereka bawa sangkar kesini dan kita kirim burung kesana,’’ sebutnya. Kedai ini sengaja mengambil sangkar dari Cirebon untuk dijual karena harganya cukup murah jika dibandingkan sangkar buatan setempat. Sangkar burung yang dijual di kedai ini, berkisar antar Rp 50 ribu hingga Rp 300 ribu rupiah tergantung ukuran dan motifnya. Selain menjual beraneka ragam burung dan berbagai motif sangkar, kedai ini juga menjual makanan burung seperti pur dan jangkrik. Untuk 60 ekor jangkrik dijual dengan harga Rp 5 ribu rupiah, jangkrik ini pun diternak di kedai ini. Kelangkaan burung ini menurut Aseng dikarenakan perburuan yang juga menangkap burung Murai betina. Sehingga burungburung ini tidak lagi bisa berkembangbiak di habitatnya, akibatnya tidak lagi mudah mendapatkan burung-burung jenis ini meski sudah mencarinya di hutan-hutan yang ada di pulau seberang Selatpanjang. ‘’Murai betina sekarang juga telah dibeli oleh pengusaha dari jawa, mereka membeli betina ini untuk dilakukan penangkaran sendiri. Untuk murai Batu betina yang baru didapat dihargai Rp 250 ribu rupiah perekornya,’’ jelas Aseng. Berbisnis burung menurut Aseng tidaklah mudah, resikonya cukup tinggi. Karena bisa-bisa burung yang baru dibeli dari pemburu mati sebelum sempat dijual kembali kepada para peminat. Hal ini disebabkan oleh berbagai faktor, diantaranya karena burung ini susah beradaptasi. Selain itu, para pemburu nakal yang memanfaatkan mata pancing dan benang dalam menangkap burung juga tekadang merugikan para penjual. ‘’Mereka nangkapnya dengan menggunakan mata pancing, setelah dapat benangnya akan diputus dan mata pancingnya tersangkut di tenggorokan burung tersebut. Kita tidak mengetahui hal ini, akibatnya setelah seminggu di kedai kita burung-burung itu mati,’’ cerita Aseng. Tidak ada izin khusus yang dimiliki oleh kedai ini dalam menjual burung-burung tersebut. Hanya saja izin tempat usaha dari pemerintah dan sosialisasi ke masyarakat sekitar agar usaha tersebut dapat berjalan dengan lancar tanpa ada keluhan. (cr20/rpg/wam)

dalam penggunaan dana. Kepada para dosen, bupati berpesan agar menerapkan pendidikan yang berkarakter, sehingga terbentuk generasi penerus yang berkarakter sesuai dengan ciri khas Serambi Makkah. “Kita semua wajib mendukung Polkam ini. Untuk itu, kepada jajaran Polkam agar memberikan bukti pada masyarakat tentang keunggulannya. Masyarakat tidak mau hanya cerita saja. Jika tidak dibuktikan, maka susah menarik masyarakat untuk bela-

jar di Polkam,” ucapnya. Sebelumnya, Ketua Yayasan Prof Dr H Amir Luthfi MA memaparkan, Polkam telah mengalami beberapa kemajuan.Pada tahun 2002, Prof Amir bersama Bupati Kampar H Jefry Noer ketika itu pernah akan mendirikan politeknik murni oleh yayasan yang waktu itu namanya Yayasan Kampar Membangun. Namun kemudian ada ketentuan baru dan perubahan pendirian politeknik baru dari Dikti, yakni program

Ratusan Buruh Demo Kantor Camat Mandau Sambungan dari ............hal 1 Pinggir, Bko Lantas dan Polres Bengkalis termasuk Koramil 06 Mandau menjaga-jaga di lokasi demo. Terlihat di lokasi unjuk rasa Kapolsek Mandau Kompol Dani Ardiantara SIK, Kasat Binmas Polres Bengkalis AKP Munifal, Kapolsek Mandau AKP Hendrik, beserta sejumlah perwira, Danramil 06 Mandau Kapt (Inf) Y Mendrofa. Sementara itu dari pihak kecamatan hadir menemui massa Kasi PMD Toharuddin SH. “Selama ini, kami menilai pemerintah tak bergerak termasuk Disnaker juga lamban menangani perkara tenaga kerja, tidak perhatikannya hak buruh oleh perusahaan. Sehingga wajar kiranya kami mendesak pemerintah menegakkan peraturan perundangan yang berlaku dan berpihak pada tenaga kerja lokal,” ujar Ketua DPC FPE SBSI Kabupaten Bengkalis Gindo Lubis yang juga koordinator massa kepada Dumai Pos di lokasi unjuk rasa, Rabu kemarin. Massa yang tertib juga mengusung spanduk bertuliskan aspirasi, tuntutan, harapan mereka kepada pihak terkait. Permasalahan eksodus naker dari luar Mandau, sangat ditekankan massa. Hal ini dikarenakan naker lokal masih banyak yang belum kerja, kenapa perusahaan tidak transparan dalam merekrut naker, dan kenapa pula Disnaker berdiam diri, seperti tidak punya nyali bertindak. “Kemudian masalah kantor perusahaan yang tak punya plang, berkantor di sela-sela rumah penduduk harus ditertibkan. Kita tak akan pernah tahu apa yang mereka

lakukan disana,” imbuh Gindo. Kontrak pendek, dengan upah dibawah UMSP juga sangatlah tidak manusiawi. Buruh tidak punya jaminan masa depan, begitu pun jaminan kesehatan akan turut diabaikan. “ Untuk kita minta pemerintah mendata perusahaan-perusahaan yang beroperasi di Mandau,” katanya lagi. Sementara itu, menanggapi

tuntutan massa, Kasi PMD Toharuddin SH mengatakan sangat mengerti dengan kondisi yang dialami buruh, tertindas, dan tak punya jaminan masa depan. “ Saya sangat setuju perusahaanperusahaan di Mandau didata. Termasuk yang punya untuk ditindak. Aspirasi ini nanti saya sampaikan ke pimpinan, agar nanti ditindaklanjuti oleh unit terkait,” paparnya.(usa)

Tradisi Merisik dan Gazal Tampil di TMII yang diberikan kepercayaan mewakili Provinsi Riau tampil Upacara adat meminang atau selama lebih kurang satu jam merisik ini dikemas dengan sebaik nantinya di TMII. mungkin karena pada pementasan “Sayaberikanapresiasidansangat tersebut akan hadir tamu-tamu bangga,dengantimkeseniankita, dari dalam maupun luar. merekakitaharapkan menampilkan Wakil Bupati Kepulauan sesuatuyangbagusyangmerupakan Meranti, Drs H Masrul Kasmy adat asli dari daerah kita. Ini MSi mengungkapkan rasa merupakansalahsatukekayaan bangga atas tim kesenian budayaBumiMelayu,” ungkap Kabupaten Kepulauan Meranti MasrulKasmy.(ari)

Sambungan dari ............hal 1

Tongkang Kayu Terbakar Sambungan dari ............hal 1 dengan radius 150 meter kemungkinan terjadi meledaknya tongkang tersebut. Ujang, warga setempat menuturkan kebakaran tongkang muatan kayu menarik perhatian masyarakat. “Saya mengetahui kebakaran tadi sore dari kawan yang mengatakan ada tongkang terbakar,” papar. Sementara itu, pada saat dikonfirmasi Kapolsek Lubuk Dalam, AKP Ferdolin Nababan yang berada dilapangan mengatakan untuk saat ini pihaknya masih dalam

penyelidikan terjadinya kebakaran tongkang tersebut. Untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan, Kapolsek Lubuk Dalam mengerahkan personel kepolisian bekerjasama dengan Polair Polda Riau dan Pol air Polres Siak serta Syahbandar Buatan. Apalagi perairan Sungai Siak yang padat dilalui oleh kapal hilir mudik dan memasang rambu-rambu agar kapal yang akan melintas mengtahui adanya kebakaran tongkang yang menghabiskan kayu akasia tersebut. (wam)

TATA LETAK: RUDI


Meranti Ekspres KAMIS 4 OKTOBER 2012

RANTAU PESISIR Dumai

LINTAS PESISIR

LPMK Dumai Terbaik Nasional Sesuai dengan visi dan misi ketika terpilih sebagai ketua LPMK hal itu sudah dapat diujudkan menjadi kenyataan. Dimana kita berhasil menjadi yang terbaik. Artinya impian yang diharapkan itu kini sudah menjadi kenyataan. Semoga berbagai prestasi lainnya juga akan bisa diperoleh kedepannya,’’

Ketua LPMK Kelurahan Dumai Kota, Tengku Zalek DUMAI(ME)- Ketua LPMK Kelurahan Dumai Kota, Tengku Zalek menegaskan, bahwa LPMK Dumai Kota meraih predikat terbaik 10 nasional. ‘’Alhamdulillah, kita dari LPMK Kelurahan Dumai Kota masuk 10 besar LPMK terbaik se Indonesia. Untuk itulah beberapa waktu yang lalu kita di undang oleh Istana Negara untuk hadir dan menerima pengharagaan tersebut di salah satu hotel Jakarta, dimana pada penyerahan dilakukan oleh Dirjen Kementerian Dalam Negeri, sementara waktu itu pembukaan langsung dibuka oleh Presiden Susilo Bambang Yhudoyono,’’ kata Tengku Zalek, Rabu (3/10) Sementara untuk Riau LPMK Dumai Kota berhasil meraih terbaik pertama. Dan pada sesi penandatanganan berita acara yang berlangsung di Hotel Mutiara Pekanbaru. ‘’Dalam sesi ini, kita dari LPMK diminta untuk melakukan penandatangan berita acara dan menyatakan bahwa kita terbaik pertama di Riau. Dan Alhamdulillah langsung diserahkan Kepala BPM Riau sekaligus didampingi Lurah Dumai Kota Agus Gunawan SSos,’’ ujarnya. Dalam hal ini ujar Tengku Zalek, LPMK dapat bantuan berupa uang tunai sebesar 16 juta lebih. Dan dalam hal ini dana tersebut lansung diserahkan ke Lurah Dumai Kota.’’Uang tersebut kita serahkan kepada Lurah, yang kata Lurah uang tersebut diper untukkan untuk kegiatan Kelurahan Dumai Kota, dan digunakan untuk pengecatan kantor Lurah Dumai Kota. Namun secara pasti dana itu sudah kita serahkan kepada lurah,’’ ujar Zalek. Anak watan Dumai ini melanjutkan, dengan perjuangan yang cukup baik ini sehingga mendapatkan hasil yang maksimal untuk Dumai, maka prestasi yang didapat dipersembahkan untuk masyarakat Dumai, dan khususnya masayrakat Kelurahan Dumai Kota. ‘’Sesuai dengan visi dan misi ketika terpilih sebagai ketua LPMK hal itu sudah dapat diujudkan menjadi kenyataan. Dimana kita berhasil menjadi yang terbaik. Artinya impian yang diharapkan itu kini sudah menjadi kenyataan. Semoga berbagai prestasi lainnya juga akan bisa diperoleh kedepannya,’’ ujar Zalek.(gen)

LENSA PESISIR

Bengkalis

Rohil

Siak

5

Mandau

Bangkai Kapal Ganggu Pelayaran Sungai Jufrizal : Dari Awal Sudah Sampaikan Laporan: MISWANTO, Dumai KENDATI musibah terbakarnya KM Daulu Sibayak dan KM Bintang Samudera yang mengangkut Sembako telah terjadi beberapa pekan lalu di Pelabuhan Rakyat Ayan. Namun hingga pekan ini bangkai kedua kapal tersebut masih berada di lokasi kebakaran, sementara keberadaannya di dasar sungai sangat mengganggu arus pelayaran. Pantauan dilapangan, kedua bangkai kapal tersebut masih terlihat

di alur sungai Dumai dalam posisi setengah tenggelam sementara tiang KM Daulu Sibayak masih terlihat diatas permukaan air sekitar sepanjang 2 meter lebih. Sementara untuk KM Bintang Samudera hanya pada bagian tengah kapal saja masih terlihat sedangkan pada bagian bawah sudah tenggelam. Hingga, Senin (1/10) tidak terlihat adanya aktifitas dari pemilik kapal untuk mengangkut bangkai keduanya ke daratan. Padahal kondisi riilnya bangkai KM Daulu Sibayak

sangat mengganggu alur pelayaran, terutama sekali ketika air pasang tinggi. Kondisi diperparah ketika pelayaran dilaksanakan pada malam atau subuh dini hari dan cuaca berkabut, karena tiang pada kapal KM Daulu Siabayak tersebut tidak terlihat oleh pandangan.”Saya nyaris ketabrak tiang pada KM Daulu Sibayak, ketika melakukan pelayaran pada malam hari, sebab disepanjang sungai tersebut tidak tersedia lampu penerangan. Tetapi musibah tersebut dapat terhindar ketika ABK saya

berteriak agar memutar kemudi ke tengah,”kata Syaiful ketika di temui Dumai Pos di Sungai Dumai. Kata dia, kalau memang kapal tersebut tak lagi dimanfaatkan sebaiknya bangkai kapal tersebut ditarik ke daratan sehingga tidak mengganggu kapal lain yang melakukan pelayaran pada siang dan malam hari. Humas Adpel Dumai Yufrizal ketika dihubungi Dumai Pos terkait bangkai kapal yang belum ditarik ke darat tersebut mengungkapkan, dari awal ketika pemilik dan

nakhoda kapal dipanggil ke Adpel, telah disampaikan supaya bangkai kapal tersebut ditarik ke daratan agar tidak mengganggu lalu lintas pelayaran pada kapal lainnya. Untuk mengangkat bangkai kapal tersebut merupakan tanggungjawab dari pemilik kapal. Sedangkan dalam hal ini, Adpel hanya mengingatkan. Mengenai kasus terbakarnya ke dua kapal tersebut, kata Yufrizal menambahkan kasusnya telah disampaikan ke Mahkamah Pelayaran. (aru)

Pengambilan e-KTP Dihentikan Gara-gara Peralatan Rusak

F: TAUFIK

PASANG TANDA PESERTA: Wakil Bupati Bengkalis, H Suayatno mamasang tanda peserta pada acara Pembukaan Pendidikan dan Pelatihan Kepemimpinan Tinggkat IV Angkatan IX dan Pelatihan Prajabatan Golongan III Angkatan I, Tahun 2012. di Aula Badan Diklat, Kelapapati Darat, Selasa (2/10)

Siak Bangun Madrasah Internasional Kemenag Riau Tinjau ke Lokasi SIAK(ME)— Pemerintah Kabupaten Siak dinilai sangat responsif dan memiliki visi pembangunan riligius yang tanggap dan cepat, sehingga perencanaan pembangunan Madrasah Aliyah Insan Cendikia akan dibangun di Kabupaten Siak. Sebagai wujud tanggabnya Pemkab Siak, Bupati Siak, Drs H Syamsuar MSi bersama Istrinya disela-sela menjelang kunjungannya ke Dosan Pusako langsung memimpin peninjauan lokasi yang disediakan Pemkab Siak yaitu di Kecamatan Tualang, pada Rabu (3/10) kemarin. Bupati dengan didampingi Camat Tualang, Roni Rakhmat SSTP MSi, Kepala Desa Tualang, Juprianto S Sos mengajak rombongan dari Kantor Kemenag RI Riau yang langsung dipimpin Tarmizi Tohor selaku Kepala Kemenag RI Riau meninjau dua lokasi areal yang disediakan Pemkab Siak untuk pembangunan Madrasah

Aliyah Insan Cendikia. Pihak Kementrian Agama (Kemenag) Republik Indonesia (RI) memiliki program akan membangun Madrasah Aliyah Unggulan di Provinsi Riau pada 2013 nanti. Program Madrasah Aliyah unggulan ini perekrutan peserta didik dan tenaga didiknya akan dilakukan secara nasional. Untuk di Indonesia Madrasah Aliyah Unggulan Insan Cendikia ini baru terdapat di Serpong dan Provinsi Jambi. Untuk di Riau ini merupakan yang ketiganya setelah Serpong dan Jambi. Tarmizi Tohor saat dimintai keterangannya usai peninjauan lokasi menyampaikan salutnya dengan respon yang dilihatkan oleh Pemkab Siak terhadap program pendidikan dari Kemenag RI ini. Inilah salah satu nilai plusnya kenapa kita langsung turun ke Perawang Kecamatan Tualang Siak ini. “Saya sangat ingin pem-

bangunan MAN tersebut cepat terealisasi. Apalagi pak Bupati sangat melihatkan respon cepat. Bahkan kemarin beliau telah bertemu dengan panitia Tim teknisnya dari Kemenag RI di Jakarta. Insya Alllah pada tanggal 8 Oktober ini nanti tim dari Kemenag RI akan turun meninjau lokasi yang telah kita lihat hari ini. Saya berharap pada 2013 nanti sudah eksen menimal fisiknya dulu,” ucap Tarmizi Tohor. Ditambahkan Tarmizi, keberadaanMadrasahAliyahInsanCendikia Kemenag RI ini nantinya tidak hanya untuk masyarakat Riau tapi juga bagi masyarakat provinsi lainnya di Indonesia yang berminat. Dengan demikian nanti, Madrasah Aliyah Insan Cendikia tidak hanya di Serpong dan Jambi tapi juga ada di Riau. “Langkah selanjutnya, jika nanti tim dari Kemenag RI Pusat telah menyetujui lokasi yang ditawarkan Pemkab Siak inimakaakankembalidilakukanpertemuan guna membicarakan proses

selanjutnya termasuk soal teknis pembangunan dan operasionalnya serta bentuk shering yang akan dilakukan,” ujar Tarmizi. Disisi lain Bupati menjelaskan, kenapa ditawarkan di Kecamatan Tualang, karena di Perawang belum memiliki madrasah aliyah sementara di kecamatan lainnya sudah. Bupati juga mengakui bahwa pihaknya memang telah menghadap Dirjen Pendidikan Islam di Kemenag RI Jakarta beberapa hari lalu. “Kita tadi meninjau dua lokasi yang kita sediakan atau tawarkan sebagai tempat pembangunan Madrasah Insan Cendikian tersebut. Nanti tim dari Kemenag RI akan turun lagi meninjau lokasi ini untuk selanjutnya tentu kita berharap bisa disetujui sehingga bisa direalisasikan pembangunan Madrasah Insan Cendikia tersebut,” terang bupati saat dimintai komentarnya. (rel)

DUMAI(ME)— Akibat perangkat komputer e-KTP Di Kecamatan Dumai Barat rusak, maka sementara waktu pengambilan e-KTP di hentikan sementara sambil menunggu peralatan pengganti didatangkan dari pusat. Ini disampaikan Camat Dumai Barat, Jurianto melalui Ketua Pokja e-KTP Dumai Barat, H Zainal Agus kepada , Rabu (3/10). ‘’Peralatan e-KTP Kecamatan kami keduanya sempat mengalami kerusakan lebih dari dua minggu karena itu dibawa kepusat dan saat ini alatr penggantinya sudah datang,’’ujarnya. Tetapi pelayanannya masih belum bisa dilakukan karena masih menunggu teknisi dari Disduk Capil dan diperkirakan dalam satu dua hari kedepan pelayanan pengambilan e-KTP kembali bisa dilakukan Kecamatan. Ditambahkan pria yang juga Sekretaris Kecamatan Dumai Barat ini, untuk empat Kelurahan yang ada di wilayah Kecamatan Dumai Barat ini sebenarnya undangannya sudah selesai jadwalnya, yang mana saat ini Dumai Barat hanya melayani warga yang saat jadwalnya belum sempat datang. ‘’Untuk jadwal pengambilan e-KTP untuk empat Kelurahan di Dumai Barat jadwalnya sudah habis, makanya saat ini kami tinggal melayani warga yang belum sempat mengambil saja, makanya dalam dua hari ini kemungkinan perangkatnya sudah bisa difungsikan lagi sehingga masyarakat kembali bisa dilayani,’’pungkas Zainal. (rka)

Usaha Pengolah Oli Bekas Tak Miliki Izin

(F: KIN)

Wakil Bupati Siak, Alfedri MSi memimpin rapat persiapan HUT Kabupaten Siak, ke 13, diruang rapat Kantor Bupati Siak, Rabu kemarin

DUMAI(ME) -CV Sumber Alam Jaya (SAJ) salah satu unit usaha yang bergerak di bidang penampungan dan pengolahan minyak oli kotor yang beralamat di Jalan Pepaya RT 015, Kelurahan Baganbesar yang diduga terlibat dalam kasus pencurian minyak mentah PT Chevron ternyata juga terindikasi melakukan usaha ilegal. Pasalnya, dalam kegiatan rutinitas mengolah oli kotor yang notabene tergolong dalam kategori Bahan Berbahaya dan Beracun (B3) tersebut, selama ini perusahaan itu tidak penah mengantongi izin dokumen Upaya Pengelolaan Lingkungan dan Upaya Pemantauan Lingkungan (UKL-UPL) dari Kantor Lingkungan Hidup (KLH) Kota Dumai. ‘’Kita sudah periksa seluruh dokumen yang ada, CV Sumber Alam Jaya tersebut tidak

pernah mengurus izin dokumen lingkungannya ke kita,’’ kata Kepala Kantor Lingkungan Hidup Kota Dumai, Basri APi MSi dikonfirmasi, Rabu (3/10) di ruang kerjanya. Basri menjelaskan, dalam ketentuan UndangUndang Nomor 32 tahun 2009 tentang pengelolaan dan perlindungan lingkungan, unit usaha yang berpotensi menghasilkan limbah B3 wajib memiliki dokumen lingkungan berupa UKL/UPL karena berpotensi mencemari lingkungan. Sebagaimana diwartakan sebelumnya, CV Sumber Alam Jaya kini ramai jadi pemberitaan di media massa setelah pihak kepolisian di Dumai berhasil menguak adanya indikasi keterlibatan perusahaan tersebut dalam aksi pembobolan pipa dan pencurian minyak mentah milik PT Chevron di kilometer 16 Kelurahan Bagan Besar.

Kita sudah periksa seluruh dokumen yang ada, CV Sumber Alam Jaya tersebut tidak pernah mengurus izin dokumen lingkungannya ke kita"

Basri - Kepala Kantor Lingkungan Hidup Kota Dumai Indikasi keterlibatan itu menguat berdasarkan fakta lapangan dilokasi terlihat jelas jejak minyak kental yang berwarna hitam dari saluran pipa yang dibobol mengalir menuju kesalah satu angki yang jaraknya sekitar 300 meter yang berada di kawasan PT Sumber Alam Jaya. Dilapangan tempat penampungan oli kotor tersebut, selain terdapat oli kotor

dalam belasan drum juga ada tempat penyimpanan bunker minyak mentah. Diduga selama ini lokasi tersebut dijadikan sebagai tempat menjalankan usaha ilegal oli kotor dengan minyak mentah CPI. Kemudian dipanaskan, dengan demikian maka oli kotor tersebut menjadi mengental dan berubah menjadi minyak mentah. (men)

PEMBERITAHUAN Diberitahukan kepada Bpk. Drs Lukman (57 thn)pekerjaan PNS alamat Jln Yosa Lowongan Kerja Sudarso RT.03 RW.02Kelurahan Teluk Belitung, Kecamatan Merbau,Kabupaten Kepulauan Meranti untuk mengambil KTP yang tertinggal dan mengembalikan KTP yang terbawa. Atau menghubungi : Edi Azmi Rozali SH (0812 752 1583) Dumai.

Garuda MasKerja Sport Lowongan Menyediakan bermacam-macam : - raket - batminton - tenis - sepatu dan lain-lain. Alamat : Jalan A Yani 136 Selat Panjang Telp (0763) 31557

Untuk Pemasangan Iklan Hubungi ( 0765 ) 439824 REDATUR: KAHARUDDIN

TATA LETAK: CHAIRIL HABIBIE PASARIBU


PRO MERANTI KAMIS 4 Oktober 2012

MENUJU KAWASAN BANDAR NIAGA MAJU DAN UNGGUL

HOTLINE LANGGANAN/IKLAN

(0765) 34172

Sekarang

TELPON Langsung

RESPON

Meranti Ekspres z HALAMAN 6

Bupati: Jembatan Selat Rengit Harus Bagus Laporan: PAUZI, Selatpanjang BUPATI Kepulauan Meranti, Drs Irwan MSi sangat menginginkan agar kualitas pembangunan jembatan Selat Rengit yang menghubungkan pulau Tebingtinggi dengan Pulau Merbau dalam kondisi yang bagus dan tidak asal-asalan saja. ‘’ Kondisi lahan kita di Meranti

sangat rentan. Maka dari itu kita ingin pembangunan jembatan selat rengit dapat dilaksanakan dengan mengedepankan mutu dan kualitas. Sehingga tidak menjadi proyek mubazir nantinya,’’ tegasnya, Senin (1/10) lalu menyikapi adanya selisih penawaran sejumlah rekanan kontraktor yang akan mengerjakan proyek tersebut dengan rekanan lainnya sangat besar. “Meski bagaimanapun, terkait

soal perselisihan tersebut, Bupati tidak ingin hal itu menjadi indikasi buruknya kualitas yang dikerjakan. Mana yang lebih bagus dengan alokasi anggaran yang lebih besar atau dengan yang lebih murah. Tentunya dengan anggaran yang lebih besar lebih berkualitas. Semua ini telah kita kaji dari penawaran kerja yang akan dilakukan rekanan itu sendiri. Proyek ini juga bukan proyek main-main,” te-

gasnya lagi. Dijelaskan Irwan, hasil yang telah diputuskan oleh panitia pelelangan terhadap proyek pembangunan jembatan Selat Rengit dengan sistem multiyers tersebut sudah yang terbaik. Dimana, pengerjaan pembangunan jembatan tersebut bukan hanya bersumber dari APBD Meranti saja, akan tetapi termasuk sha

Kondisi lahan kita di Meranti sangat rentan. Maka dari itu kita ingin pembangunan jembatan selat rengit dapat dilaksanakan dengan mengedepankan mutu dan kualitas. Sehingga tidak menjadi proyek mubazir nantinya

BACA BUPATI KE HAL 8

Drs Irwan MSi, Bupati Kepulauan Meranti

Calon Kades Pertanyakan Ketegasan Pemkab

F:DOK

BELUM DIASPAL: Kondisi jalan di Dusun Dakap, Desa Pangkalan Balai yang saat ini dalam kondisi memprihatinkan. Terlihat masyarakat melintasi jalan yang belum diaspal atau di beton ini, beberapa waktu lalu.

POTRET

BACA CALON KE HAL 8

Prioritas Pedagang Ikan dan Sayur Untuk Pasar Percontohan

SELATPANJANG (ME) Pengerjaan pembangunan gedung A untuk Pasar Percontohan Selatpanjang yang berlokasi di antara pelabuhan Tanjung Harapan dengan Pelindo saat ini terus digesa penyelesaiannya oleh rekanan hingga akhir

F:DOK

Susana di Desa Insid, Kecamatan Tebing Tinggi Barat tampak indah, Sabtu lalu

Kuala Merbau Perlu 50 Unit RLH PULAU MERBAU (ME)- Untuk kegiatan Rumah Layak Huni di Desa Kuala Merbau, Kecamatan Pulau Merbau, saat ini membutuhkan bantuan 50 rumah, yang layak untuk mendapat bantuan. Demikian dikatakan Kades Kuala Merbau Efendi kepada Meranti Ekspres, Rabu (3/10).’’ Desa Kuala Merbau termasuk salah satu desa yang selama ini belum tersentuh dan belum pernah menerima bantuan RLH,’’ ujarnya. Desa Kuala Merbau ini masih banyak masyakat yang

BACA KUALA KE HAL 8

REDATUR: GENTA MUKARRAM

KUALA MERBAU (ME)-Tiga calon Kepala Desa (Kades) Kuala Merbau, Kecamatan Pulau Merbau yang kalah dalam Pilkades pada 12 Juli 2012 lalu, hingga kini masih mempertanyakan ketegasan pihak Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti, terhadap surat pengaduan tentang kecurangan yang terindikasi dilakukan oleh Calon kades yang menang. Karenas sudah hampir 3 minggu belum ada keputusan pasti. ‘’ Kami sudah hampir 14 hari melayangkan surat sanggahan kepada pihak BPPMPD Pemdes Kabupaten kepulauan Meranti, tergadap dugaan manipolitik yang dilakukan calon kades yang menang dalam pilkades Kuala Merbau beberapa waktu lalu, namun hingga saat ini belum ada jawaban pasti,’’ ujar Asnan, salah seorang Calon Kades yang kalah mewakili dua calon lainnya, kepada Dumai Pos. Diakuinya, memang ada pihak Kabupaten sudah memberi jawaban atas sanggahan tersebut dan persoalan ini diserahkan kepihak Kecamatan, namun kendati pihak kecamatan

tahun 2012 ini. Jika telah selesai gedung tersebut, maka yang menjadi prioritas untuk mengisinya adalah para pedagang sayur, ikan, dan pedagang sejenisnya seperti kebutuhan barang-barang pokok. Sementara itu untuk gedung B yang direncanakan akan mulai dikerjakan tahun 2013 mendatang akan diisi dengan konsep semi mall. Demikian disampaikan Kepala

Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM Kabupaten Kepulauan Meranti, Syamsuar Ramli, Rabu (3/10) kemarin. Secara teknis, katanya, setelah pasar selesai akan diserahkan kepada Dinas Pasar. “Dalam hal ini Diperindag hanya selaku pelaksana pengerjaannya saja. Sementara realisasi saat mengisinya nanti akan dikelola oleh Dinas Pasar. Namun, untuk peruntukannya gedung

yang saat ini dikerjakan akan diisi pada pedagang kebutuhan seharihari. Seperti pedagang ikan, daging, ayam, sayur dan kebutuhan sembako lainnya,” ungkap Syamsuar. Sambungnya lagi, di tahun 2014 pekerjaan untuk pembangunan terus dilakukan dengan membangun landscap atau taman. “Setelah

BACA PRIORITAS KE HAL 8

MPC PP Meranti Siap Lestarikan Nilai Pancasila Gelar Syukuran di Sekretariat SELATPANJANG (ME) Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila (MPC PP) Kabupaten Kepulauan Meranti bertekad untuk terus mempelopori nilai luhur Pancasila di tengah-tengah masyarakat daerah ini. Sehingga Ideologi Pancasila benar-benar dapat mewarnai jiwa dan semangat nasionalisme anak bangsa. Hal itu ditegaskan Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Kepulauan Meranti,

Asnan Mahadar, dalam sambutannya pada acara Syukuran Pelepasan Jamaah Calon Haji (JCH) Kepulauan Meranti dan Hari Kesaktian Pancasila ke-47 Tahun 2012 di Sekretariat PP, jalan Ahmad Yani, Selatpanjang, Selasa (2/10) kemarin. Menurutnya, melalui nilai luhur Pancasila akan dapat mempertahankan jati diri bangsa Indonesia. “Kegiatan syukuran ini sengaja digelar, supaya kita senantiasa mencintai tumpah darah, serta memelihara dan mempertahankan jati diri bangsa dari berbagai pengaruh dan ancaman

BACA MPC KE HAL 8

F:ZI

Kadis Sosnakertrans, Drs Askandar (mewakili Bupati) dan sejumlah Unsur Pimpinan Daerah lainnya didampingi Ketua MPC PP, Asnan Mahadar dan Sekretaris, Ansari, saat acara syukuran, Selasa (2/10) kemarin.

TATA LETAK: SURYA


X -SHARE

Meranti Ekspres

Bertabur Dilema

KAMIS 4 Oktober 2012 HALAMAN 7

E-mail: xshool_me@yahoo.com

xschool meranti exspres

Resah gelisah dihatiku ibarat kemilau embun pagi yang tak kunjung sirna diterpa mentari. Bukan ku termangu menatap rembulan, Tpi ku berharap cahaya yang menyejukkan gersangnya sahara hati. Bukan ku terdiam di malam temaram, Tpi ku merajut serat-serat angan hingga tak sekedar buaian mimpi. Sengsara, Derita, Dan siksa.., Kan kurasa bak nikmat syurga bila hati yang kudamba tersentuh tuk mendebarkan asa Aku ibarat Pangeran tanpa Mahkota, yang berjalan tanpa Kereta Kencana, Dan bersandar tanpa Singgasana. Tapi,kutawarkan dinding-dinding cinta, Tiang-tiang asmara yang membara dan bergelora, Serta masih banyak yang dapat kau baca Sorot mataku, Senyumku, Dan gerak langkah cintaku, Kukirim bersama desah angin yang lembut membelaimu..

By: Pradita Sendy, Facebooker

X -TIPS

Merawat Buku dengan Baik

F:DOKPOS

UNJUK KEBOLEHAN: Penampilan marching band salah satu sekolah di Meranti menambah semarak acara pembukan turnamen sepakbola, beberapa waktu lalu.

Jumlah Jam Belajar Bakal Ditambah

Mirip Sistem Full Day Lapoan JPNN, Jakarta PARA guru SD tidak perlu cemas dengan rencana pemerintah mengepras mata pelajaran (mapel) dari sebelas ke tujuh mapel. Pemerintah memastikan, pengeprasan jumlah mapel sebagai dampak dari revisi kurikulum ini tidak akan mempengaruhi posisi guru. Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Khairil Anwar Notodiputro mengatakan, anggapan jika pengeprasan mapel ini berdampak pada PHK guru SD itu tidak benar. “Termasuk tudingan jika nanti banyak guru SD yang kehilangan jam mengajar, itu juga salah,” kata dia. Khairil menuturkan, pengeprasan mapel ini tidak berdampak apa-apa kepada guru SD karena sistem yang digunakan adalah guru kelas. Bukan guru bidang studi, seperti di jenjang SMP atau SMA/sederajat. Dengan posisi guru SD yang menjadi guru kelas, berapapun jumlah mapel yang diajarkan,

kewajiban jam mengajarnya tetap sama saja. Meskipun secara teknis pelaksanaannya nanti, jumlah mapel yang mereka ajarkan berkurang. Menurut pejabat asal pulau Madura itu, guru SD tidak perlu lagi cemas atau bahkan menolak rencana pemerintah memangkas jumlah mapel SD. Termasuk diantaranya melebur mapel IPA dan IPS menjadi satu mapel yaitu Ilmu Pengetahuan Umum (IPU). Menurutnya, rencana penyederhanaan mata pelajaran ini cukup relevan dengan kemampuan belajar siswa jenjang SD. Dia mengatakan jika kurikulum KTSP (Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan) yang berjalan saat ini sudah tidak relevan lagi. Sehingga menuntut ada revisi atau pengembangan kurikulum baru. Khairil mengatakan pengurangan jumlah mapel di jenjang SD ini juga untuk memfokuskan upaya pemerintah untuk membentuk karakter bangsa sejak dini. Siswa SD belum waktunya untuk mengikuti pelajaran yang menyajikan sistem perhitungan rumit. Himbauan supaya guru SD tidak mencemaskan pengeprasan jam belajar juga disampaikan

oleh Plt Direktur Jenderal Pendidikan Dasar (Dirjen Dikdas) Kemendikbud Suyanto. Dia mengatakan, para guru SD tidak perlu khawatir karena pemerintah sedang menyiapkan rencana baru untuk menambah jam belajar. “Jadi mapelnya berkurang, tetapi jam belajarnya di tambah. Enak kan,” katanya. Penambahan jam belajar yang rencananya diberlakukan mulai tingkat SD, hingga SMA ini perlu mendapatkan perhatian positif para guru. Sebab dengan penambahan jam belajar ini, kasus banyak guru yang jam mengajarnya kurang kurang bisa teratasi. Penambahan jam belajar ini juga berdampkan pada semakin besarnya peluang guru-guru mengikuti program sertifikasi guru. Dimana salah satu syarat mengikuti program ini adalah, guru wajib mengajar selama 24 jam per minggu. Sebagaimana sudah diatur dalam Permendiknas (istilah dulu) Nomor 22 Tahun 2006 tentang Standar Isi Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah, jumlah jam belajar di jenjang SD saat ini beragama. Untuk kelas 1

jam belajarnya adalah 26 jam belajar per minggu. Dengan catatan satu jam belajar berdurasi 35 menit. Sedangkan untuk kelas 2 jam belajarnya adalah 27 jam belajar per minggu. Sementara untuk kelas 3 jam belajarnya 28 jam belajar per minggu. Khusus untuk kelas 4, 5, dan 6 jam belajarnya 32 jam belajar per minggu. Jumlah jam belajar kelas 4, 5, dan 6 SD tadi sama dengan jumlah jam belajar di SMP. Sedangkan jam belajar untuk siswa SMA adalah 38 jam belajar per pekan. Kemendikbud sedang mengkaji sejumlah opsi sistem baru terkait jam belajar tadi. Rencananya, untuk kelas 1, 2, dan 3 SD jam belajar akan ditambah menjadi 30 jam belajar per pekan. Sementara untuk kelas 4, 5, dan 6 SD, siswa SMP, dan SMA tetap. Opsi berikutnya adalah, jumlah jam belajar di jenjang pendidikan dasar dan menengah dipukul sama rata. Yaitu para siswa baru bisa pulang antara pukul 4 sore hingga 5 sore. Sistem ini merujuk pada sekolah-sekolah yang menerapkan model full day. (wan/jpnn)

X -SAINS

Pemanasan Global Ancam Stok Ikan Dunia

F:NET

REDATUR: DAWAMI

PEMANASAN global bakal berdampak serius pada sejumlah spesies, termasuk ikan. Menurut para ilmuwan spesies ikan bakal memiliki ukuran lebih kecil hingga 24 persen karena pemanasan global yang tengah melanda planet Bumi. Hasil penelitian model dampak kenaikan suhu pada lebih dari 600 spesies antara 2001 sampai 2050 mendapati menghangatnya perairan dapat mengurangi kadar oksigen laut. Hal ini secara signifikan mengurangi berat badan ikan. “Kegagalan kontrol emisi gas rumah kaca akan memiliki dampak yang lebih besar pada ekosistem laut daripada yang diperkirakan sebelumnya,” ujar Dr William Cheung, dari University of British Columbia seperti dikutip BBC. Penelitian sebelumnya telah menyebutkan bahwa perubahan temperatur samudera akan berdampak atas distribusi dan kemampuan reproduksi banyak spesies ikan. Hasil terbaru justru menunjukkan bahwa ukuran ikan juga bakal terpengaruh. Sebelumnya, para peneliti membangun sebuah model untuk melihat bagaimana ikan

bereaksi terhadap rendahnya kadar oksigen dalam air. Mereka menggunakan data dari salah satu skenario emisi yang lebih tinggi yang dikembangkan oleh Panel Antarpemerintah tentang perubahan iklim (IPCC) PBB. Meskipun data proyek ini relatif atas perubahan kecil pada suhu di bawah lautan, namundampak yang dihasilkan pada ukuran tubuh ikan sangat besar. “Tingkat oksigen dalam air adalah kunci. Naiknya suhu langsung meningkatkan laju metabolisme fungsi tubuh ikan,” sambungnya. Para peneliti juga membandingkan dua studi kasus spesies ikan cod Atlantik Utara dan haddock. Mereka menemukan rekaman data pada ikan ini yang menunjukkan penurunan ukuran tubuh lebih besar daripada modelmodel yang diperkirakan. Ilmuwan percaya hal itu bisa memiliki implikasi negatif bagi hasil Perikanan. Dan itu dapat juga memberikan dampak serius kemampuanikanuntukmelakukanreproduksi. “Ukurantubuhyangkecilmempengaruhi kemampuan ikan bertelurdanberakibatpada jumlahstokikandilaut,”pungkasnya.(esy/jpnn)

F:NET

BUKU adalah gudang pengetahuan yang tak pernah ada habisnya. Hargai sumber pengetahuan Anda dengan memperlakukannya dengan baik. Sebelumnya, kita intip dulu tips merawat buku berikut ini: 1. Cara yang termudah adalah merawat daripada mengobati. Biasakan untuk memberi sampul plastik pada buku yang baru saja Anda beli. 2. Jangan sekali-kali Anda menggunakan buku sebagai bantal tidur atau pengganjal pintu. Kegiatan seperti itu akan lebih mempercepat penuaan pada buku. Hentikan kebiasaan membolak balikkan halaman buku dengan membasahi tangan. Apalagi pakai air ludah. Dilarang melipat buku atau menandai halaman buku dengan mencorat-coretnya. Cukup selipkan kertas pembatas pada halaman yang belum selesai Anda baca. 3. Posisi terbaik untuk meletakkan buku adalah dalam keadaan berdiri pada rak khusus. Tapi akan lebih baik jika Anda menyimpannya dalam lemari tertutup untuk menghidari debu yang berlebih. Jangan menumpuk buku. Apalagi dengan beban berat di atasnya. Hal tersebut akan membuat lembaran-lembaran buku saling menempel, huruf-hurufnya cepat pudar dan jilidnya jadi gampang lepas. Kalau bisa beri butir penyerap air (silica gel) dan kapur barus dalam rak atau lemari buku. 4. Jangan menjejal-jejalkan rak buku. Berilah sedikit ruang untuk mempermudah pengambilan dan pengaturan buku. jangan juga membiasakan membawa buku dengan memasukkan ke dalam tas yang penuh dengan berbagai macam barang. Apalagi mencampurnya dengan makanan. Lebih baik jangan memaksakan buku itu masuk dalam tas yang ukurannya lebih kecil dari buku. 5. Hindarkan buku dari air, minyak, debu dan panas matahari langsung atau lampu yang berkekuatan tinggi. hal-hal itu dapat merusak buku. Kertasnya akan cepat berjamur, warnanya menguning dan gampang robek. 6. Hindari memfotokopi buku. Untuk bisa memfotokopi halaman buku, biasanya punggung buku akan ditekan kuat-kuat. Hal ini jelas akan memperpendek umur jilid buku. Selain itu, ingatlah bahwa memfotokopi buku tanpa izin adalah pelanggaran hukum dan hak cipta. Bisa berabe nanti... 7. Jika terpaksa harus meminjam buku, catatlah dalam daftar agendamu bahwa buku itu telah dipinjam oleh salah satu temanmu. Jangan takut memperingatkan temanmu untuk merawatnya. Sayang dong kalau buku yang sudah kita rawat baik-baik malah hilang karena temanmu itu menyepelekannya. 8. Lakukanperawatankhusus dengan lebih cermat dan meyeluruh secara berkala. Dijamin suatu saat Anda pasti membutuhkannya lagi. Dan Anda akan merasa bangga bisa menghargai buku yangbegituberjasa.(http://um.ac.id) TATA LETAK: JOKO


MERANTI COMUNITY

8

Meranti Ekspres Q KAMIS 4 OKTOBER 2012

F:DOK

TINJAU: Camat Rangsang Pesisir, Idris SPd dan staf ahli H Jafar, mendampingi Wabup, Drs H Masrul Kasmy MSi saat melihat kondisi Pelabuhan Desa Sonde.

Kuala Merbau Perlu 50 Unit RLH Sambungan dari .............hal 6 tinggal di rumah yang beratap rumbia dan berdinding papan balok, kelas Kades. Kedepan Diharapkan, Pemkab Meranti menangapi dan bisa melaksanakan pembangunan RLH di tahun akan datang untuk membantu kualitas hidup yang layak, sehingga tercapai citacita masyarakat makmur, adil dan sejahtara. Hal senada juga diunggkapkan Tim Investigasi dan Litbang Riau Pesisir, LSM LPISK, Parman Alwi, yang mana selama ini rata-rata perekonomian masyarakat Kuala Merbau bergantung hidup, bekerja dan berpenghasilan di sektor perkebunan karet, perkebunan sagu dan nelayan. ‘’ Sudah sepantasnya pemerintah memberikan bantuan rumah layak huni kepada 50 warga kami. rumah mereka juga sangat memperihatinkan,’’ unggkap Parman. Tambahnya lagi, dengan dibangunnya RLH, juga agar tercapainya target sasaran pembangunan desa yang selama ini kecicilan, dan ini juga agar tercapainya peningkatan kualitas hidup bagi masyarakat Kuala Merbau.(cr3/aru)

Untuk BerlanggananMeranti

Infrastruktur Desa Baran Melintang Minim Laporan: cr3, KAHARUDDIN, Merbau DESA Baran Melintang adalah sebuah desa yang terletak di Pulau Merbau Kecamatan Pulau Merbau, dan hingga kini kondisi infrastruktur di daerah itu bisa dikatakan sangat minim. Hal ini dikatakan beberapa masayrakat Desa Baran Melintang Ahmad, pada Meranti Ekpres Rabu (3/10).’’Kondisi kampong kita saat ini memang sangat minim in-

Nama Biro

No Telp/HP

* Selatpanjang

Fadil

081378262818

Kantor Bupati : (0763) 434715 Polsek Tebingtinggi : (0763) 32110 RSUD Selatpanjang : (0763) 32006 Ambulance : (0763) 700377 Koramil : (0763) 32998 Imigrasi : (0763) 31018 New Furama Hotel : (0763) 32088 Lily Hotel : (0763) 31155 Trio Hotel : (0763) 31432 Grand Meranti Hotel : (0763) 32388 RUMAH MAKAN DAN FUJA SERA Rumah Makan Asia Baru : (0763) 32067 Rumah Makan Asmara Murni : (0763) 32245) Rumah Makan Ombilin : (0763) 31538 Puja Sera Alang : (0763) 33435 Puja Sera Jumbo : (0763) 7005575 AGEN FERY DAN SPEED BOAT Batam Jet : (0763) 31608 Dumai Expres : 0852-7808-6777 Batam Line : 0811-6934770811768289) Elugco : 0812-757323 0813-71833200) Garuda Expres : 0812-6874311 Meranti Expres : 0811-760481 Porty : 0812-7620404 Kritang : 0812-7542015 KM Jelatik : (0763) 32376

yaitu Teluk Belitung. Sementara itu, penghasilan masyarakat di Baran Melintang ini adalah dari berkebun karet, sagu dan nelayan. ‘’Umumnya masyarakat kita disini adalah petani karet atau Sagu, tentunya untuk membawa hasil alam itu sangat mendambakan jalan yang bagus. Sehingga jika jalan bagus roda ekonomi masyarakat juga akan bagus,’’ ucapnya lagi. Selain masalah infrastruktur jalan, yang tak kalah pentingnya adalah permasalahan pendidikan

yang memprihatinkan, ini disebabkan oleh tidak adanya Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA) di desa ini. Desa ini sejak sebelum pemekaran Pemerintah Kabupaten Meranti dari pemerintahan kabupaten Bengkalis memang tidak ada yang namanya SLTA, yang ada cuma SD, PAUD , SMP, dan MDA , ‘’ Jadi jika mayarakat ingin melanjutkan pendidikan ke tingkat SMA harus menyeberangi Selat Asam kemudian ke Teluk Belitung dan berjalan kaki sekitar

2km ke sekolah, dan ada juga yang melajutkan SMA ke Desa Kuala Merbau dengan melewati ases jalan yang berlumpur dan sangat memprihatinkan tepat di jalan utama Dusun Pulai desa Renak Dungun,’’ tambahnya. Sekarang tinggal Pemkab Meranti lah lagi yang seharus memikirkan nasib anak generasi penerus kelansungan meranti kedepan,dengan memberi kelayakan bagi mereka yang selalu bersemangat menuntut ilmu.(gen)

Bupati: Jembatan Selat Rengit Harus Bagus

Ekspres

Nama Kota

REDATUR: GENTA MUKARRAM

frastrktur, untuk itulah kita mengharapkan perhatian dari Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti agar kondisi ini dapat menjadi bahan perhatian,’’ ujarnya. Ahmad mengatakan, Desa Baran Melintang secara geografis berbatasan sebelah utara dengan Desa Pangkalan Balai, timur berbatasan dengan desa Renak Dengun, Selatan berbatasan Dengan Desa Teluk Ketapang dan barat berbatasan dengan Selat Asam. Desa ini juga terletak di seberang ibukota kecamatan Merbau

Sambungan dari .............hal 6 ring APBD dari Provinsi Riau dan APBN. “Memang secara teknisnya itu anggaran dari APBD Meranti. Namun, dari APBD tersebut sudah include gabungan antara APBD Provinsi dan APBN pusat yang dititipkan lewat anggaran daerah,” jelasnya. Pembangunan jembatan Selat Rengit tersebut akan dikerjakan selama tiga tahun dengan sistem jamak. Dimana, untuk tahun ini pekerjaan jembatan akan dimulai dengan alokasi anggaran lebih kurang Rp 125 miliyar dari total biaya pembangunan jembatan

sebesar lebih kurang Rp 450 miliyar. Menurut data yang diterima dari Komisi II DPRD Kepulauan Meranti, sejumlah penawaran rekanan dalam mendapatkan proyek pembangunan jembatan Selat Rengit diantaranya, PT Waskita Karya dengan penawaran Rp 366 miliyar lebih, PT Adi Karya dengan penawaran sebesar Rp 426 miliyar lebih, PT PP dengan penawaran sebesar Rp 441 miliyar lebih, PT Nindia Karya dengan penawaran Rp 447 miliyar lebih dan PT Grinding Mas dengan penawaran Rp 453 miliyar lebih. Dari seluruh rekanan

tersebut PT Nindya Karya dinyatakan sebagai pemenang. Salah satu rekanan, yakni PT Waskita melakukan sanggahan dan sanggahan banding dengan surat nomor 998/WK/D.II/2012 atas penetapan pemenang lelang pelaksanaan proyek pembangunan jembatan selat rengit. “Dengan selisih yang terjadi antara pemenang dengan sejumlah rekanan lainnya, kita sangat menyayangkan hal itu. Sebab jika selisih itu dialokasikan untuk pembangunan Desa maka berapa Desa yang akan terbangun dengan baik,” ungkap anggota Komisi II,

Ruby Handoko, Rabu (3/10) kemarin yang ditemui di Selatpanjang. Dengan demikian ia mengharapkan terhadap evaluasi panitia mudahmudahan tidak salah dan Negara tidak dirugikan dengan selisih yang sangat besar. Ia menegaskan jika melihat kualitas dari sejumlah rekanan yang turut ambil bagian mengikuti pelelangan tersebut semuanya berkualitas dan telah teruji di berbagai daerah di Indonesia. Hal Senada juga disampaikan Ketua Komisi II, Basiran SE MM, yang ikut menyayangkan atas selisih yang sangat besar itu.

Calon Kades MPC PP Meranti Siap Lestarikan Nilai Pancasila Pertanyakan Sambungan dari .............hal 6 Ketegasan Pemkab Sambungan dari .............hal 6 sudah menanggapi namun bagi calon yang kalah mereka tidak mau menerima karena solusi yang diberikan pihak kecamatan masih berpihak kepada calon yang menang. Dijelaskannya, hasil Pilkades Kuala Merbau pada 12 Juli lalu untuk calon Mukhtar mendapat 115, Hamzah Hasan 288 suara, Asnan (Kades lama) 172 suara dan Effendi memperoleh 553 suara. Sementara jumlah pemilih lebih kurang 1750 orang.(ari)

internal dan eksternal yang dapat meruntuhkan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ungkapnya. Pria yang akrab dipanggil Ayah Nan ini mengatakan, nilai-nilai luhur pengamalan Pancasila hendaknya selalu tercermin dalam setiap kegiatan, perbuatan dan tindaktanduk individu, kelompok atau golongan masyarakat. Seperti halnya pelaksanaan Ibadah Haji, ujarnya, merupakan salah satu bentuk dari pengamalan Sila Pertama dalam Pancasila. “Oleh karena itu kami dari MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Kepulauan Meranti juga turut berperan

dalam mensukseskan acara pelepasan keberangkatan Jamaah Calon Haji Kabupaten Kepulauan Meranti, sampai menggelar doa syukuran keberangkatan Jamaah Calon Haji, yang juga dalam rangka Hari Kesaktian Pancasila,” terangnya. Acara syukuran yang berlangsung sederhana didepan Sekretariat PP

Kepulauan Meranti jalan Ahmad Yani Selatpanjang kemarin, turut dihadiri sejumlah pejabat dari Unsur Pimpinan Kabupaten, Kecamatan Tebingtinggi serta unsur pengurus MPC PP Kepulauan Meranti, antara lain hadir, Kadis Sosnakertrans, Drs Askandar dan Sekretaris MPC PP, Ansari, dan lainnya. (p)

12345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123 12345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123 12345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123 12345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123 12345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123 12345678901234567890123456789012123456789012345678901234567890121234567890123

Apalagi antara penawaran terendah dengan pemenang. Angkanya mencapai diatas Rp 80 miliyar. “Kita sudah memanggil hearing panitia lelang beberapa waktu lalu. Kita juga sudah sampaikan penyayangan kita terhadap jauhnya selisih penawaran. Apalagi semua perusahaan yang ikut semuanya merupakan kualitas terbaik diindonesia. Jadi jika kita bisa membangun dengan harga yang murah dengan kualitas tetap baik, buat apa yang lebih mahal. Sehingga selisih anggaran bisa dialokasikan bagi pembangunan sektor lainnya yang sangat diperlukan di Kepulauan Meranti yang masih sangat

Prioritas Pedagang Ikan dan Sayur Sambungan dari .............hal 6 keseluruhan pembangunan pasar percontohan ini selesai, makadiwacanakan Menteri langsung yang meresmikannya,” sebutnya.(p)

TATA LETAK: SURYA


WAKIL RAKYAT

Meranti Ekspres Q KAMIS 4 OKTOBER 2012

9

Tujuan Utama Pemekaran Kabupaten Meranti

Rakyat Berharap ada Percepatan Pembangunan SELATPANJANG(ME) - Agar kehidupan dan pendapatan perekonomian masyarakat diwilayah ini cepat meningkat pesat, diharapkan kepada seluruh satuan kerja yang ada dilingkungan Pemkab Kepulauan Meranti sekiranya pembangunan yang didanai dari APBD harus adanya pemerataan dan berdasarkan skala prioritas serta. Hal ini disampaikan oleh Basiran

SE, MM Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti, Selasa (02/10) di Gedung DPRD. “Pada umumnya masyarakat kita yang tinggal diberbagai penjuru pelosok wilayah Meranti ini, bisa dibilang dari dulu kondisi perekonomianya masih jauh

Basiran

tertinggal dengan masyarakat yang ada didaerah-daerah lainya.” ungkap Basiran politisi partai gerindra itu. Tidak dapat dipungkiri, salah satu faktor penyebab diperjuangkanya daerah ini menjadi kabupaten sendiri,

lantaran masyarakatnya ingin merasakan pembangunan guna menunjang dan mempercepat peningkatan ekonomi masyarakat mengejar ketertinggalan selama ini. “Guna mewujudkan keinginan masyarakat dalam upaya melaksanakan berbagai kebijakan pembangunan yang diharapkan mampu meningkatkan taraf perekonomian masyarakat Meranti, sekiranya masing-masing SKPD yang ada dilingkungan Pemkab

hendaknya dalam mengusulkan berbagai bentuk perencanaan pembangunan yang pelaksanaanya dilapangan menggunakan APBD termasuk APBN dan APBD Provinsi hendaknya mengedepankan skala prioritas, serta adil dan merata. Sehingga usulan-usulan perencanaan pembangunan tersebut benar-benar mampu memajukan daerah guna memberdayakan kemajuan dan peningkatan

pendapatan ekonomi masyarakat pada umumnya. Disamping itu juga yang perlu diperhatikan dalam melaksanakan kebijakan pembangunan harus mengacu kepada pengembangan potensi sumber daya alam (SDA) yang tersedia diwilayah ini. Sehingga jika hal itu dilakukan, dengan sendirinya akan mempercepat pemerintah dalam meningkatkan perekonimian masyarakat dan daerah ini.(RLC/rio)

Pembangunan dengan Pola Multiyears

F:DOK

PRIORITAS UTAMA: Seorang pengendara sepedamotor terpaksa mendorong kendaraanya saat melewati jalan yang kondisinya rusak di Rangsang Barat, beberapa waktu lalu. Warga berharap, ingin cepat menikmati percepatan pembangunan terutama jalan yang menjadi prioritas utama.

DPRD: Infrastruktur Harus Menjadi Prioritas Utamakan Masyarkat, Bukan Kelompok Laporan: PAUZI, Selatpanjang SALAH satu anggota DPRD Kepulauan Meranti, Ruby Handoko, menegaskan agar pembangunan infrastruktur terutama jalan, hendaklah benarbenar menyentuh kepentingan masyarakat luas. Sebaliknya, bukan menjadi kepentingan dari kalangan atau kelompok saja. Penyataan itu disampaikannya mengingat saat ini ada indikasi pembangunan sejumlah jalan yang tidak menjadi kepentingan masyarakat. Akan tetapi semata untuk kepentingan pihak-pihak tertentu. Padahal, kata politiis Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang akrab disapa Akok itu,

Jangan yang dibangun itu hanya untuk kepentingan sebagian kalangan atau kelompok tertentu saja. Kita harapkan betul-betul menyentuh ke masyarakat. Apalagi, seperti yang kita lihat saat ini masih banyak masyarakat di daerah ini yang dalam kondisi memprihatinkan. Mereka masih terisolir dan butuh perhatian Ruby Handoko, anggota DPRD Kepulauan Meranti pembangunan infrastruktur jalan khususnya, dan sarana lainnya memang merupakan kepentingan bersama dan menjadi harapan masyarakat luas. “Jangan yang dibangun itu hanya untuk kepentingan sebagian kalangan atau kelompok tertentu saja. Kita harapkan

betul-betul menyentuh ke masyarakat. Apalagi, seperti yang kita lihat saat ini masih banyak masyarakat di daerah ini yang dalam kondisi memprihatinkan. Mereka masih terisolir dan butuh perhatian,” tegas Akok saat berbincang dengan Meranti Ekpres, Rabu (3/10) di

Kantor DPRD. Belum lagi banyaknya ruasruas jalan yang belum dibangun, lanjutnya, itu memang jelas untuk kepentingan masyarakat kecil. Seperti anakanak bersekolah melewati jalan yang kondisinya parah. Dan itu banyak ditemui di Meranti ini.

Tidak hanya itu, sambung anggota DPRD Dapil Merbau itu, keberadaan jalan yang merupakan akses untuk pemenuhan kebutuhan mereka mencari sumber ekonomi dalam untuk menghidupi keluarga.”Jangan sampai masyarakat kita semakin terpuruk dan tertinggal karena kurang diperhatikan. Anak-anak sekolah yang setiap hari harus susah payah menjinjing sepatu ketika melewati jalan yang rusak dan dalam kondisi tanah untuk berangkat sekolah. Ditambah lagi mereka yang berusaha memenuhi kebutuhan hidup. Semuanya itu yang perlu kita perhatikan dan utamakan. Agar harapan masyarakat itu benar-benar terwujud dengan baik nantinya,” sebut Akok.(rio)

Gunakan Anggaran Tepat Sasaran SELATPANJANG(ME)— Dalam mengalokasikan Anggaran APBD Kabupaten Kepulauan Meranti sangat di perlukan pertimbangan sekaligus pembahasan anggaran oleh pihak DPRD Kepulauan Meranti sehingga bisa lebih terarah, tanggung jawab dan dapat dirasakan langsung oleh masyarakat banyak. Dimana, yang diamanahkan Bupati Kabupaten Kepulauan Meranti untuk mengalokasikan anggaran yang langsung menyentuh kepentingan masyarakat banyak. Oleh sebab itu, diharakan kepada SKPD dilingkungan REDAKTUR: BAMBANG RIO

Pemerintah Kepulauan syarakat banyak dalam Meranti untuk memmenikmati APBD perhatikan dan menyamMeranti sebagaimana paikan hal-hal yang dipemestinya.”kata Wakil rlukan dan menjadi perhatian Ketua DPRD Meranti, M langsung oleh kepentingan Taufikurrahman Msi masyarakat banyak dalam kepada wartawan, APBD Meranti nantinya. Selasa (2/10). “Jadi kedepannya nanti, Dikatakannya, semua ABPD kita dapat disalurkan itu tidak terlepas dari dengan terarah dan sesuai kerjasama serta harapan publik, sehingga koordinasi yang baik Taufikurrahman dengan kondisi Masyarakat pula dalam memberi Meranti sekarang dapat konstribusi yang sebaik meningkatkan kesejahteraan mamungkin buat kepentingan publik.”Saya

berharap kedepan ini semua menjadi salah satu pertimbangan yang sedemikian rupa dalam mengatur APBD kedepan lebih optimal dan terarah sesuai harapan bersama,”ujarnya. Pada acara penandatanganan perjanjian MoU APBD Perubahan tahun 2012 kemarin merupakan salah satu kebanggaan tersendiri dari pihak DPRD Kepulauan Meranti. Ini merupakan semangat dan motivasi buat DPRD Meranti dalam membahas APBD kedepan lebih baik dan sesuai harapan bersama, ungkap Taufikurrahman.(RLC/rio)

SELATPANJANG(ME) Pembangunan jalan poros di Kepulauan Meranti mesti pengkajian yang serius dari pihak Pemerintah Kabupaten. Dalam hal ini Pemkab, perlu membangunnya dengan pola multiyears. “Saya pikir pembangunan jalan poros atau kabupaten memang perlu dilakukan dengan pola multiyears. Kenapa demikian, sebab daerah ini kita ini merupakan wilayah yang berpulaupulau. Bahan-bahan material yang dibutuhkan untuk mengerjekan pembangunan itu jelas sulit untuk dipasok. Memakan waktu yang panjang untuk Herman memasoknya. Artinya, disni sebenarnya kita diukur oleh waktu karena keterbatasan itu,” ujar anggota DPRD Kepulauan Meranti, Herman Muhayan, berpendapat saat berbincang-bincang bersama Meranti Ekspres, Rabu (3/10). Jika dijalankan dengan pola multiyears, tutur politisi PAN Dapil Merbau itu, maka tentunya program pembangunan jalan poros yang ada di kabupaten ini akan singkron dan berkelanjutan. Maksudnya tidak perlu berulang-ulang dikaji dan diusulkan kembali. Hanya cukup sekali program. Kemudian, tegasnya, dalam hal penetapan pemenang tender, jangan hanya sembarangan menetapkannya. Pemenang harus betul-betul melalui proses seleksi yang sesuai ketentuan. Seperti pembangunan jalan poros dari Desa Tanjung Pisang menuju Desa Selatakar dan jalan poros di Dedap, sebut Herman mencontohkan, sampai saat ini tidak dikerjakan oleh rekanan. “Kita tidak tahu apa penyebabnya itu. Tapi, kita menilai mereka (rekanan kontraktor) tidak melihat dan mengkaji terlebih dulu kondisi lapangan seperti apa ketika mengikuti proses penawaran dan pelelangan proyek tersebut. Dari sisi kepentingan, ini sebenarnya sudah menghampakan harapan masyarakat. Sebab, masyarakat sering menanyakan itu ke pihak dewan. Kenapa belum dibangun. Jadi, seolah-olah dalam hal ini kami selaku dewan tidak menjalankan fungsi pengawasan,” tutur Herman. Terhadap hal ini, Herman menegaskan agar Pemkab melalui dinas terkait betul-betul menjalankan prosedur dan ketentuan yang telah ditetapkan. Kemudian pengkajian kondisi lapangan juga dimintanya agar tepat sesuai kondisi. “Kita khawatirkan program pembangunan jalan poros di daerah ini tidak bisa tuntas sesuai ketentuan dan harapan masyaraat. Terlebih dari eksekutif maupun legislatif selaku pengawasan,” tutup Herman. (p)

Pemilukada Riau Butuh Rp282 Miliar PEKANBARU(ME)- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau memaparkan estimasi akhir kebutuhan selama pelaksanaan Pemilukada Riau 2013 adalah Rp 282 miliar. Angka tersebut jauh berkurang dari estimasi awal yakni Rp 304 miliar. Menurut Ketua KPU Provinsi Riau, Edi Sabli, kepastian nilai akhir dari anggaran yang dibutuhkan KPU tersebut setelah dilakukan pertemuan dengan Bappeda, serta berkoordinasi dengan kabupaten/kota. Dalam pertemuan tersebut diperbandingkan kebutuhan logistik yang rill dibutuhkan untuk proyeksi dua putaran. “Selanjutnya beberapa anggaran dirasionalisasi yang akhirnya mendapati nilai Rp 282 miliar. Angka tersebut dipisah untuk putaran pertama Rp 213 miliar serta untuk putaran ke dua Rp 69 miliar, “ papar Edi kala mengikuti rapat dengar pendapat dengan Komisi A DPRD, Senin (1/10). Sebelumnya, KPU sempat membeberkan kebutuhan untuk pelaksanaan pemilukada 2013 sebesar Rp 304 miliar. Dengan estimasi putaran pertama Rp 220 miliar dan untuk putaran kedua 84 miliar. (tpc/rio) TATA LETAK: SURYA


Beruntung Pacari Musisi

Lala Karmela

MEMILIKI Kekasih yang satu profesi sangat menguntungkan penyanyi Lala Karmela. Menurutnya, itu membuat dia mudah membagi waktu antara perkerjaan dan urusan asmara. “Justru kalau begitu aman-aman saja ya, aku kan sekarang kuliah juga jadi bagi waktunya gampang saja semuanya baik,” ungkap Lala ditemui di Bridcage cafe, Jakarta Selatan kemarin. Namun tampaknya Lala masih merahasiakan identitas kekasihnya. Dia menegaskan, sang kekasih merupakan salah satu musisi di Tanah Air. “Ada deh, pokoknya seorang musisi juga kok,” ujarnya tersenyum. Penyanyi yang sukses menelurkan album pertamanya di Filipina itu pun ingin segera meresmikan hubungan ke jenjang pernikahan. Namun dia menganggap semuanya memerlukan persiapan yang panjang. “Semuanya pasti mau menikah ya, tapi aku sih step by step dulu saja sekarang fokus di musik dulu,” tutupnya. (oz/ega)

Meranti Ekspres

HALAMAN 10

KAMIS 4 Oktober 2012

KOLEKSI PAKAIAN

INFO

Fisik tak Menjamin Hubungan

DALAM BATIK

MEMILIKI fisik yang menarik memang mempunyai keuntungan tersendiri dalam segi apapun, tak terkecuali di lingkungan pekerjaan. Tapi berbeda dalam sebuah hubungan berpasangan, fisik cantik tidak serta-merta memberikan kemudahan dalam berhubungan. Menurut psikolog Dr AS Shauna Springer, peneliti hubungan dan gaya hidup serta penulis dari buku Marriage, for Equals: The Successful Joint (Ad)Ventures of Well-Educated Couples, kecantikan bisa menjadi cacat sosial. Springer melihat tingkat kegagalan spektakuler tingginya pernikahan di Hollywood bahwa kecantikan bisa menjadi bencana bagi hubungan. Ada beberapa hambatan bagi pernikahan atau hubungan jangka panjang yang menjadi mustahil, menurut Springer. “Mereka yang secara fisik cantik mungkin perlu sangat berhati-hati dalam menilai karakter dari setiap potensial hidup pasangannya,” katanya seperti yang dikutip Stuff.co.nz. “Memiliki penampilan yang sangat baik juga dapat membawa tantangan psikologis. Beberapa orang mungkin menganggap bahwa orang yang cantik itu sombong dan tak bisa digapai,”sambung Springer. Wanita cantik atau pria tampan juga lebih cenderung memiliki elemen predikat ‘anak manja’ dalam kepribadian mereka, dan harapan bahwa keinginan mereka akan diberikan dengan sedikit oposisi.(tty)

SAKING terobsesinya dengan batik, Widy Vierra sampai rela mengoleksi banyak barang-barang yang berbau batik. Barang-barang seperti baju, topi sampai daleman berada di kamarnya. “Batik menurut aku itu keren banget. Aku itu obsesi banget sama batik, apapun yang berhubungan dengan batik aku suka. Di rumah banyak banget punya batik. Dari topi sampai baju, daleman batik,” ucap Widy. Apalagi ketika UNESCO mengakui batik adalah salah satu warisan budaya dunia dari Indonesia. Widy yang dijumpai di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, pun menyambut hangat dengan ditetapkannya tanggal 2 Oktober sebagai Hari Batik Nasional. “Ya aku bangga. Hari ini sebagai Hari Batik Nasional. Aku sih ikutin aja. Aku aja kalau ke mall suka pakai batik, celana pendek. Batik itu keren banget, pokoknya sangat kita banget jadi tolong lestarikan,” kata Widy kemarin. Sebagai publik figur, Widy sering mengajak semua fans Vierra untuk terus melestarikan salah satu budaya bangsa ini berikut segala perniknya. “Di twitter aku pernah nyuruh semua penggemar untuk memakai batik. Terus pakai pernak pernik seperti wayang dipakein jadi gantungan kalung. Ya gitu deh, aku ngasih tahu,” tandas vokalis bertubuh jangkung ini. (kpl/ato/dis/sjw)

Tolak Jadi Manager Depe Saipul Jamiell

Q WIDY VIERRA

Mengidamkan Cowok Arab LAYAKNYA remaja putri pada umumnya, Aurel merasakan ketertarikan terhadap lawan jenis. Ada beberapa nama cowok yang sering disebut dara pemilik nama lengkap Titania Aurelie Nurhermansyah ini di akun resmi twitternya Namun saat ditanya bagaimana kisah cintanya sekarang, anak Anang Hermansyah ini mengaku sedang jomblo. Karena Aurel telah putus dengan Farid Irfan Siddik atau Wawa, begitu mantannya tersebut akrab disapa. Untungnya Aurel tipe gadis yang cepat move on. Buktinya sudah ada pria lain yang mewarnai harinya meski bukan pacar. “Ada teman dekat saja,” ujar Aurel di studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat kemarin. Sebagai perempuan, Aurel memiliki kriteria fisik cowok yang diidam-idamkannya. Kira-kira seperti apa ya tipe cowok idaman Aurel? “Bule, aku suka tapi yang campuran yah. Misal bule campur Arab atau apa gitu. Dan Yang penting mah baik orangnya,” pungkas putri Krisdayanti ini. (kpl/hen/abs/sjw)

Tunggu Cintanya Jessica Iskandar

F:NET

KEDEKATAN kembali antara Saipul Jamiell dan Dewi Perssik setelah bercerai menyisakan pertanyaan. Kabar menyebut kalau mereka tidak sekadar dekat secara fisik, namun juga emosional dan perasaan. Namun Ipul buru-buru menyangkal ketika dikonfirmasi kabar tersebut. “Kalau dekat mah saya bersyukur. Tapi kalau untuk yang lebih, nggak lah. Kalaupun saya ada rasa suka, kayaknya jauh gitu. Masih jauh banget karena masih banyak yang harus dibenahi,” ucap Saipul Jamiell saat konferensi pers Ultah 21 Tahun MNCTV Amazing di Grand Sahid Jaya Hotel, Sudirman, Jakarta Pusat kemarin. Mereka pun mengaku masih intens berkomunikasi, akan tetapi bukan masalah percintaan. Ketika bersama, mereka selalu berbicara tentang pekerjaan dan masa depan masing-masing.(kpl/ato/dar)

F:NET

Aurel F:NET

PUNYA Pacar bule ternyata tak membuat Jessica Iskandar merasa nyaman. Ia pun mengaku hidup masing-masing dengan sang kekasih. Saat ini sang kekasih yang diketahui bernama Oscar memang tengah melanjutkan kuliah di negeri asalnya, Spanyol. Meski tak nyaman, Jessica mengaku masih menunggunya. “Sekarang sebenarnya Oscar sebenarnya putus juga nggak, kita dipisahkan waktu dan jarak. Kita lebih fokus ke diri kita. Kalau dia serius dan cinta aku harus datang ke Indonesia lagi,” ungkapnya saat ditemui di Epicentrum Walk Kuningan, Jakarta Selatan kemarin. Komunikasi di antara keduanya juga diakui perempuan yang kerap mengisi acara Pesbuker di Antv itu jarang terjalin. Menurutnya menjalani pacaran jarak jauh memang sulit. “Kadang sekali-sekali kirim pesan, habis itu hidup masing-masing. Memang nggak mudah long distance,” keluhnya. Ketemu dengan Jessica Iskandar akhir-akhir ini, obrolan pasti tak jauh-jauh soal pacar, jodoh dan pernikahan. Kali ini presenter kocak itu mengungkapkan keinginan anehnya. “Aku kalau nikah maunya di tebing, suasananya nggak mau rame-rame,” ujarnya saat ditemui di Hotel Shangri La, Jakarta. Belakangan ini, Jessica memang santer digosipkan dekat dengan sejumlah nama. Salah satunya Bara Tampubolon. Ada juga yang menyebutkan, dia berkencan dengan pengusaha, juga pejabat. Wah. Tapi, ketika ditanya soal menikah, Jessica berkelit. “Nanti kalau ketemu jodoh,” katanya.(dh/wan) F:NET

REDATUR: MISWANTO

TATA LETAK: JOKO


Meranti Ekspres Q KAMIS 4 OKTOBER 2012

SPORT MANIA

Susunan Pemain: BATE: Gorbunov; Polyakov, Filipenko, Simic, Bordachev; Olekhnovich, Likhtarovich (Sivakov 66'), Volodko; Pavlov (Renan Bressan 84'), Hleb; Rodionov (Mozolevski 87') BAYERN MUNICH: Neuer; Lahm, Boateng, Dante, Badstuber (Schweinsteiger 77'); Javi Martinez (Shaqiri 58'), Luiz Gustavo; Muller, Kroos, Ribery; Mandzukic (Pizarro 75')

KEJUTAN terjadi di pertandingan kedua babak penyisihan Grup F. Finalis musim lalu, Bayern Munich dipaksa menelan pil pahit setelah menyerah di tangan tuan rumah BATE Borisov dengan skor akhir 1-3. Pertandingan antara BATE kontra Bayern dilangsungkan di Dinamo Stadium, Rabu (3/10) dinihari WIB. Tim tamu tampil lebih dominan namun kesulitan menembus rapatnya pertahanan BATE. Statistik UEFA mencatat The Bavarians itu unggul penguasaan bola dengan perbandingan 62:38 dan melepaskan total 16 tembakan dengan 10 on target tapi hanya satu gol saja yang bisa diciptakan. Di seberang kubu, BATE enam dari 11 tembakannya berhasil mengarah ke gawang dan sukses menciptakan tiga gol. Gol-gol BATE dicetak oleh Aleksandr Pavlov, Vitali Rodionov dan Renan Bressan dan Bayern hanya mampu membalas lewat Franck Ribery. Dengan hasil ini Bayern melorot ke peringkat ketiga klasemen dengan nilai tiga hasil dua kali bertanding dan BATE berada di puncak dengan raihan enam poin. Valencia berada di urutan kedua setelah di laga lainnya menang 2-0 atas Lille. BATE langsung mengancam di menit-menit awal. Edgar Olekhnovich melepas sepakan mendatar meski bisa dihadang kiper Manuel

Neuer. Membuang peluang yang berpotensi besar menjadi gol. Usai berhasil mencuri bola, ia sukses melewati kiper Andrei Gorbunov tapi tendangannya mengenai tiang. Di bawah tekanan Bayern, BATE justru mencuri gol di menit 23. Pavlov menjadikan skor kini 1-0 setelah menerima umpan dari Aliaksandr Volodko. Bayern terus melancarkan serangan. Dua menit kemudian, crossing Franck Ribery disambut dengan sundulan Thomas Mueller. Upayanya masih bisa digagalkan. Pun demikian dengan upaya Mario Mandzukic. Umpan silang Philipp Lahm ditanduk Mandzukic tapi bola bisa diselamatkan Gorbunov di muka gawang. Empat menit jelang turun minum, terjadi kemelut di dalam kotak penalti BATE. Namun, pemain Bayern gagal melepaskan tembakan akibat kerumunan pemain tim tuan rumah. Pasca restart, Bayern masih terus berupaya membongkar pertahanan BATE yang cukup disiplin. Belum berhasil dan hampir kebobolan lagi di menit 55. Dari serangan balik, BATE berhasil memperoleh ruang di kotak penalti Bayern. Edgar Olekhnovich melakukan tendangan keras dan diblok dengan baik oleh Neuer. BATE kembali menebar ancaman lima menit kemudian. Melewati kawalan Luis Gustavo di batas kotak,

11

Vitali Rodionov melepas tendangan meski masih melambung tinggi. Peluang lagi untuk BATE di menit 65. Lewat kerjasama apik di dalam kotak, Pavlov meneruskan bola dengan tembakan. Hasilnya? Masih melambung. Pertandingan sudah memasuki menit 77. Serangan Bayern mengalir deras ke daerah pertahanan lawan. Namun tak ada eksekusi. BATE menggandakan keunggulannya menjadi 2-0 di menit 78. Umpan satu-dua Olekhnovich dan Rodionov, pemain yang disebut terakhir sukses menyarangkan bola ke atas jala Neuer. Franck Ribery menciptakan peluang di menit 83. Setelah menusuk ke kotak penalti, ia melepaskan tembakan yang membentur mistar. Dua menit sebelumnya sepakan mendatar Ribery juga mampu diselamatkan dengan sempurna oleh Gorbunov. Bayern akhirnya bisa membalas di masa injury time. Operan Xherdan Shaqiri menemui Ribery. Gorbunov maju untuk menghadang namun Ribery dengan cerdik mencukil bola dan membobol gawang tim tuan rumah. BATE memimpin 3-1 beberapa saat menjelang laga usai. Saat Bayern memaksakan untuk mencetak gol penyama, BATE mendapat bola untuk melakukan serangan balik. Dimitri Mozolevksi membawa bola hingga ke area penalti dan mengoperkan kepada Renan Bressan. Tanpa kawalan berarti, Bressan sukses menaklukkan Neuer. (net/yon) F:GETTY

Daud Yordan

Hadapi Petinju Inggris JUARA dunia kelas bulu IBO Daud Yordan bakal menghadapi petinju Inggris Joy Steven Vureev pada pertarungan perebutan gelar di Singapura, 9 November 2012. “Saya sudah diberitahu oleh manajemen Mahkota Promotion soal lawan petinju dari Inggris tersebut dan saya sekarang ini sedang menjalani latihan di Jakarta bersama Chris John,” kata Daud Yordan ketika dihubungi dari Semarang, Selasa. Menurut petinju dengan rekor bertarung 29 kali menang (23 di antaranya dengan KO) dan dua kali kalah tersebut, dirinya tidak akan menghiraukan lawannya apakah lebih tinggi, rekor bertarungnya lebih baik, atau yang lainnya. “Yang pasti saya tetap melakukan persiapan dengan maksimal di bawah asuhan pelatih saya

Damianus Yordan,” kata petinju yang menjadi juara dunia setelah menang KO atas petinju Filipina Lorenzo Villanueva tersebut. Ketika ditanya persiapan menghadapi petinju dari Inggris tersebut, dia mengatakan mulai Rabu (3/10), dirinya menjalani latihan dengan mitra tanding. “Sudah ada dua mitra tanding yang akan menjadi sparring saya,” katanya. Ia menyebutkan, dua petinju dari Filipina akan menjadi teman latih tanding dirinya, mungkin juga petinju dari Sasana Herrys Gym Australia, mungkin juga dengan pemegang gelar Super Champion kelas bulu WBA Chris John. “Selama berlatih di Jakarta ini sejak dua hari yang lalu, saya bergantian dengan Chris John karena tempatnya hanya satu,” kata petinju Sasana Kayong Utara tersebut. (net/yon)

Lewis Hamilton

Tak Ada yang Berubah

PEBALAP tim Formula 1 McLaren, Lewis Hamilton, mengatakan, targetnya bersama McLaren musim ini tak berubah meski sudah dipastikan musim depan dia akan bergabung dengan Mercedes.

Selama masih bergabung dengan McLaren, Hamilton menegaskan tidak akan menyerah dalam perebutan titel juara dunia musim ini. “Tak ada yang berubah. Seperti di

Singapura, di Suzuka saya juga akan bertarung. Saya berharap ada hasil bagus di akhir pekan ini,” kata pebalap Inggris berusia 27 tahun itu. Juara dunia 2008 itu menjadi pusat perhatian seputar isu kepindahannya ke Mercedes. Apalagi, pada dasarnya Hamilton sudah bergabung dengan McLaren sejak awal kariernya di dunia balap. Namun, bersama Mercedes, Hamilton berpeluang bekerja bersama “pakar” balapan, Ross Brawn, dan kebebasan mengejar sponsor pribadi. Kepindahan Hamilton ini menghasilkan efek domino. Juara dunia tujuh kali Michael Schumacher hampir pasti terdepak dari Mercedes, sedangkan pebalap Meksiko, Sergio Perez, mengisi kursi Hamilton di McLaren. (net/yon)

Nicky Hayden

mengantarnya berprestasi lagi. Memperkuat Ducati sejak tahun 2009, Hayden tak pernah lagi benar-benar berprestasi. Jangankan jadi juara dunia, memenangi satu seri pun dia tak pernah lagi melakukannya. Posisi terbaik yang diraih pebalap asal Amerika Serikat itu cuma baik podium ketiga, sementara di klasemen akhir musim berturutturut Hayden menempati posisi 13, 7, 8 dan sembilan. Musim ini, dengan tinggal empat balapan tersisa, Hayden masih terdampar di urutan sembilan. Ducati yang tidak kompetitif membuat Rossi

cuma bertahan dua musim di sana. Tapi Hayden yang sudah terikat lebih lama malah menerima perpanjangan kontrak beberapa bulan lalu. Keputusan tersebut diambil Hayden berdasarkan keyakinan kalau tim asal Italia itu masih bisa berprestasi. “Saya sudah berada di Ducati selama beberapa musim dan meraih beberapa hasil yang oke, tapi saya pikir periode terbaik saya bersama Ducati masih menunggu di masa depan. Kami sudah mengalami beberapa tahun yang tidak memuaskan tapi tidak alasan kalau tim dan motor ini tidak bisa menang,” sahut Hayden di Autosport. (net/yon)

Tetap Optimis

SAAT Valentino Rossi banyak mengeluh soal Ducatinya dan akhirnya memilih pergi, Nicky Hayden justru memperpanjang kontrak. Disebut Hayden, dirinya yakin kalau Ducati akan bisa

DARI enam pertemuan Li Na melawan Nadia Petrova, tak sekalipun petenis China itu bisa menang. Tapi Li Na mengentaskan tuah buruknya di babak kedua WTA Beijing, kemarin malam dengan kemenangan yang terbilang mudah, 6-1 dan 6-2. Kunci Li Na, hanya optimistis dan pantang menyerah. Petenis China berusia 30 tahun itu mengerti betul inti dari olahraga sesungguhnya. Baginya, tiada yang mustahil di lapangan dan Li Na percaya, tak ada kemenangan yang abadi karena selalu ada saja yang bisa terjadi dalam suatu pertandingan. “Saya rasa, itulah indahnya tenis. Setiap hari anda bisa menantang diri sendiri. Memang anda akan kalah beberapa kali, tapi bukan berarti anda akan kalah melawannya (Petrova) setiap saat. Beginilah olahraga, anda takkan tahu apa yang akan terjadi,” beber Li Na. ‘Saya senang bisa menang darinya dan lebih senang lagi karena masih mampu berkembang lewat pertandingan itu,” lanjutnya, sebagaimana disitat ChinaDaily, Rabu (3/ 10). Di balik keberhasilannya menumbangkan Petrova demi cita-cita mempertahankan gelar WTA Beijing untuk kedua kalinya, Li Na tak lupa akan jasa-jasa pelatihnya, Carlos Rodriguez, yang dianggap masih mampu mengembangkan dirinya. “Saya harus bilang bahwa dia pelatih yang bagus. Dia tak hanya mengajarkan saya bagaimana bermain tenis. Penting bagi kami untuk berbagi tujuan dan target yang sama. Kami selalu melakukan pertemuan rutin untuk membuat rencana dan memecahkan solusi,” tuntas Li Na. Di babak ketiga nanti, Li Na sudah dinanti kompatriotnya, Peng Shuai, yang juga melaju dengan mengalahkan Yaroslava Shvedova, 5-7 7-5 dan 6-2. Tapi kans Li Na untuk terus menang masih terbilang besar. Pasalnya, Peng Shuai mengaku cedera bahunya masih mengganggu dan belum pulih betul. (net/yon) F:GETTY

Gerard Pique

Tunggu Bayi Laki-laki KABAR bahagia menghampiri Gerard Pique dan sang kekasih, Shakira. Dalam sebuah wawancara baru-baru ini, Shakira mengatakan bahwa keduanya tengah menunggu kehadiran bayi laki-laki. Kabar kehamilan Shakira bukanlah sesuatu hal yang baru. Bulan September silam, penyanyi asal Kolombia itu mengabarkan melalui situs pribadi dan jejaring sosial bahwa ia tengah mengandung REDATUR: YON RIZAL

anak Pique. Tak disebutkan berapa usia kandungan Shakira. Namun saat kabar kehamilan itu merebak pertama kali di bulan Juni lalu, usia kehamilan Shakira disebut sudah menginjak bulan kedua. Sang bayi pun diprediksi lahir pada awal 2013. Pertanyaan pun berlanjut? Apa jenis kelamin sang bayi? Dalam sebuah wawancara dengan RTL,

Shakira menjawab pertanyaan “Apakah sang bayi berjenis kelamin laki-laki?” dengan jawaban, “Yeah..” dan senyum mengembang. Seperti dikabarkan sebelumnya, untuk menyambut kehadiran sang buah hati, pasangan yang resmi menjalin hubungan sejak April 2011 itu juga dikabarkan sudah membeli sebuah rumah megah di Barcelona. (net/yon) TATA LETAK: VICA


TOTAL SPORT

Q KAMIS 4 OKTOBER 2012

BARCELONA berhasil membawa pulang poin penuh dari lawatannya ke kandang Benfica, Rabu (3/10) dinihari WIB. Tim asal Catalan itu menang dua gol tanpa balas. Dalam laga yang dihelat di Estadio Da Luz, Barca memperoleh gol-golnya di babak pertama lewat Alexis Sanchez serta Cesc Fabregas di babak kedua. Barca harus kehilangan satu pemain usai Sergio Busquets karena kartu merah plus Carles Puyol yang cedera pada tangannya. Hasil ini membuat Barca memuncaki

Spirit Olahraga Meranti

Grup G dengan enam poin dari dua laganya. Sementara Benfica di urutan ketiga dengan satu poin. Benfica pertama kali membuat peluang ketika sepakan Bruno Cesar dari luar kotak penalti masih bisa diredam Victor Valdes. Kemudian di menit keenam Barca melakukan serangan pertama ke gawang Benfica dan langsung berbuah gol. Lionel Messi di sisi kiri melepaskan umpan tarik dan Alexis langsung menyambarnya dengan sepakan dari jarak dekat yang membobol gawang Artur. Di menit ke-22 tembakan keras Messi

masih bisa dihadang oleh Artur dan hanya berbuah sepak pojok untuk Barca. Dua menit setelahnya Alexis nyaris membobol gawang Benfica lagi setelah mendapat umpan dari seorang rekannya. Sayangnya Alexis gagal menjaga akurasi tembakannya dan bola melayang di atas mistar. Hingga babak pertama berakhir tak ada lagi gol tercipta sehingga Barca masih tetap unggul 1-0 atas tuan rumah Benfica. Barca menggandakan keunggulan di menit 56 melalui kaki Fabregas. Messi yang memegang bola melewati beberapa pemain

HALAMAN 12 Meranti Ekspres

Benfica dan mengirimkan bola ke Fabregas, yang kemudian menuntaskan dengan sepakan keras ke pojok kanan gawang Artur. Semenit setelahnya Benfica memperoleh peluang lewat tembakan keras Eduardo Salvio masih bisa ditepis oleh Valdes. Di menit 73 crossing Jordi Alba menemui Messi di kotak penalti dan diteruskan oleh kepala ke arah gawang, tapi Artur dengan sigap menepis bola tersebut. Barca kehilangan Sergio Busquets di menit 88 karena si pemain menerima kartu merah akibat melanggar pemain Benfica. Skor 2-0 tetap bertahan hingga laga usai. (net/yon)

Cesc Fabregas

Senang, Kaki Kiri Sudah Ok CESC Fabregas memiliki andil bagi kemenangan Barcelona atas Benfica pada pertandingan lanjutan Liga Champions dini hari tadi. Mantan gelandang Arsenal itu menyumbang satu gol yang menggenapkan keunggulan Blaugrana menjadi 2-0. Gol tersebut merupakan gol ketiga Fabregas bagi Barcelona musim ini, di

mana dua gol lagi ia ciptakan di ajang La Liga. Tren positif tersebut disambut gembira oleh gelandang berusia 25 tahun tersebut, apalagi dua gol ia ciptakan dengan cara yang tidak biasa. “Saya selalu tenang akan hal itu. Terkadang, itu tidak berjalan dengan baik, tapi sekarang saya telah mencetak dua gol menggunakan kaki kiri -sebe-

lumnya tidak pernah,” ujar Fabregas, seperti dilansir situs resmi klub, Rabu (3/ 10). Tak lupa, Fabregas juga berkomentar tentang kemenangan Blaugrana yang membuat rentetan kemenangan mereka baik di La Liga maupun Liga Championsterus berlanjut. Menurutnya, hal tersebut tidak didapat mudah karena Benfica tetap

menampilkan permainan terbaik mereka. “Pada setiap pertandingan yang dijalani, kami bermain semakin baik. Mereka memulai laga dengan kekuatan yang membuat kami susah payah, tapi tak lama kemudian kami mengontrol jalannya laga, dan itu merupakan pertandingan yang benar-benar berbeda,” pungkas Fabregas. (net/yon)

Lionel Messi

Yang Penting Menang LIONEL Messi menegaskan kalau mencetak gol bukanlah prioritas utamanya. Saat gagal mencetak gol, Messi mengaku akan tetap senang asalkan Blaugrana sukses memetik kemenangan. Hal ini terjadi saat Barca menundukkan Benfica 2-0 pada matchday kedua penyisihan Grup G Liga Champions, dini hari tadi. Dalam laga di Estadio Da Luz, Messi memang tidak mencetak gol. Namun, dia memberikan dua assist yang dikonversi menjadi gol

Xavi Hernandes

Sedikit Berbeda

oleh Alexis Sanchez dan Cesc Fabregas. “Tidak mencetak gol? Saya tidak mencemaskan soal gol, itu bukan tujuan suatu pertandingan. Tujuan utamanya adalah meraih kemenangan,” tutur Messi selepas pertandingan seperti dikutip Goal. Laga melawan Benfica juga menjadi momen spesial buat Messi kembali bermain bersama idolanya Pablo Aimar. Namun, sayangnya Messi dan Aimar bermain bersama dengan status sebagai

bersama selama empat tahun dengan Pep, dia kini sedikit berubah. Dia memiliki ide yang jelas dan tahu bagaimana kami bermain dengan latihan yang tepat,” jelas Xavi, seperti dilansir Football-Espana, Rabu (3/10). “Dia adalah orang dengan kepribadian yang hebat, yang memiliki ide-ide tetap dan jelas. Itu membuat kami selalu siap ketika datang ke pertandingan,” ujar pemain internasional Spanyol ini. Selain itu, Xavi juga menilai Vilanova

Benfica: Artur, Pereira, Jardel, Garay, Melgarejo, Salvio, Matic, Cesar (Carlos Martins 45'), Perez (Aimar 60'), Gaitan (Nolito 75'), Lima Barcelona: Valdes, Alves, Mascherano, Puyol (Song 78'), Alba, Busquets, Xavi, Fabregas (Iniesta 72'), Alexis, Messi, Pedro (Villa 81')

Hasil dan Klasemen Liga Champions Grup E FC Nordsjaelland 0 - 4 Chelsea Gol: Juan Mata 33, 82, David Luiz 79, Ramires 89 Kartu Kuning: Ivan Runje 77 ; Juventus 1 - 1 Shakhtar Donetsk Gol: Leonardo Bonucci 25 ; Alex Teixeira 23 Kartu Kuning: Stephan Lichtsteiner 43, Giorgio Chiellini 72 ; Tomas Hubschman 76, Ilsinho 90+1 1.Chelsea 2. Donetsk 3.Juventus 4.Nordsjaelland

M 2 2 2 2

M 1 1 0 0

S 1 1 2 2

K 0 0 0 0

SG 6-2 3-1 3-3 0-6

P 4 4 2 0

Grup F BATE Borisov 3 - 1 Bayern Muenchen Gol: Aleksandr Pavlov 23, Vitali Rodionov 78, Renan Bressan 90 +4 ; Franck Ribery 90 +1 Kartu Kuning: Aleksandr Pavlov 22, Maksim Bordachev 70, Andrey Gorbunov 90 ; Holger Badstuber 50, Dante 58, Luis Gustavo Dias 72, Claudio Pizarro 90+2 Valencia 2 - 0 Lille Gol: Jonas 38, 74 ; Kartu Kuning: Roberto Soldado 14, Antonio Barragan 33, Jonas 80 ; Mathieu Debuchy 43, Benoit Pedretti 71 Kartu Merah: Mathieu Debuchy 90 (kartu kuning kedua) 1.BATE Borisov 2.Valencia 3.B Muenchen 4.Lille

lawan. Aimar diketahui tampil sebagai pemain pengganti di kubu Benfica. “Selalu senang rasanya bisa melihat Pablo Aimar, pemain yang saya idolakan sejak kecil,” pungkas Messi. Kemenangan atas Benfica kian membuka peluang Barca untuk lolos ke babak 16 besar. Saat ini, Barca mengoleksi poin sempurna, yakni enam poin dari dua laga di Grup G. Barca unggul dua poin atas Celtic di tempat kedua dengan empat angka. (net/yon)

PLAYMAKER Barcelona, Xavi Hernandez menilai ada banyak perbedaan antara pelatih sebelumnya, Pep Guardiola dan Tito Vilanova yang kini menangani Blaugrana. Xavi mengungkapkan, Vilanova memiliki gaya sendiri dalam menangani Barcelona, meski selama beberapa tahun menjadi asisten Guardiola. Pemain berusia 32 tahun itu juga memuji Vilanova sebagai pelatih dengan ide-ide jelas dan mudah diterapkan. “Ya, dia punya gaya sendiri, tapi telah

Susunan Pemain

M 2 2 2 2

M 2 1 1 0

S 0 0 0 0

K 0 1 1 2

SG 6-2 3-2 3-4 1-5

P 6 3 3 0

Grup G Spartak Moskwa 2 - 3 Celtic Gol: Emmanuel Emenike 41, 48 ; Gary Hooper 12, Dmitriy Kombarov 71 (og), Georgios Samaras 90 Kartu Kuning: Charlie Mulgrew 22, Victor Wanyama 30 Kartu merah: Juan Insaurralde 63 ; Benfica 0 - 2 Barcelona Gol: - ; Alexis Sanchez 6, Cesc Fabregas 55 Kartu Kuning: Bruno Cesar 39, Carlos Martin 85, Nemanja Matic 86, Jardel 89 ; Fabregas 19, Pedro 28 Kartu Merah: Sergio Busquets 88

tidak mencoba mengubah filosofi bermain khas Barcelona, yang sebelumnya diterapkan Guardiola. Dia juga percaya Vilanova adalah orang yang paling tepat melatih klub yang bermarkas di Stadion Nou Camp ini. “Dia tidak berusaha untuk mengubah filosofi bermain yang telah membawa kita untuk mencapai tujuan di masa lalu. Dia adalah seorang teknisi yang sangat terlatih dan tahu Barcelona seperti rumahnya sendiri dan sangat mengerti sepakbola,” tutupnya. (net/yon)

1.Barcelona 2.Celtic 3.Benfica 4.Spartak M

M 2 2 2 2

M 2 1 0 0

S 0 1 1 0

K 0 0 1 2

SG 5-2 3-2 0-2 4-6

P 6 4 1 0

Grup H CFR Cluj-Napoca 1 - 2 Manchester United Pantelis Kapetanos 14 ; Robin Van Persie 29, 49 Kartu Kuning: - ; Rio Ferdinand 86 Galatasaray 0 - 2 Braga Gol: - ; Ruben Micael 27, Alan 90+4 Kartu Kuning: Felipe Melo 2, Dany Nounkeu 41 ; Alan 31, Hugo Viana 47, Custodio 90+1 1.Man United 2.CFR Cluj 3.SC Braga 4.Galatasaray

M 2 2 2 2

M 2 1 1 0

S 0 0 0 0

K 0 1 1 2

SGl 3-1 3-2 2-2 0-3

P 6 3 3 0

F:GETTY REDATUR: GENTA MUKHARAM

TATA LETAK: VICA


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.