1 minute read

BPMFKIP BPMFKIP

KeluargadidalamOrmawa

Kalian sudah tau belum ada keluarga tapi yang beda ibu dan beda bapak? Eh, bingung ya? Siapa sih yang dimaksud ini? Yap, itu adalah organisasi mahasiswa atau bisa disebut ORMAWA.

Advertisement

Training Kader Ormawa tahun ini mengangkat tema “Menanamkan

Rasa Kekeluargaan Bersama Ormawa”. Mita mengambil tema ini karena pada saat terlaksananya TKO, ternyata jatuh pada bulan Februari atau sering disebut sebagai bulan kasih sayang. Acara yang dilaksanakan selama dua hari ini berjalan sangat bermanfaat dan seru! Bukan lagi Training

Kader Ormawa yang cuma dimarahi, membawa barang yang aneh-aneh, tapi TKO BPMF-KIP ini beda loh, Wimates. Kita disini diajarkan bagaimana menjadi seorang pemimpin dan berkenalan dengan masingmasing anggota ormawa lainnya hingga saling dekat agar menjadi satu keluarga yang utuh dan suportif.

Setiap kegiatan memiliki kesulitan tersendiri dan salah satunya adalah waktu yang harus kita keluarkan lebih banyak serta tenaga yang ekstra. Di kala para mahasiswa menikmati hari liburnya, Mita dan teman-teman

BPMF-KIP bersama sama menyiapkan acara tersebut. Salah satu materi yang diajarkan menurut Pak Ryan salah satu dosen Prodi Pendidikan Bahasa

Inggris ialah pentingnya pembagian waktu antara kuliah dan ORMAWA, karena salah satu masalah yang sering dihadapi atau ditakuti oleh mahasiswa tidak bisa membagi waktu. Nahh, day one kita sudah mendengarkan materi yang sangat baik, lalu kita lanjut dengan day two dimana peserta tidak lagi mendengarkan materi melainkan mengikuti game yang sangat seru. Tidak hanya para anggota ORMAWA yang ikut serta dalam gamesnya dan memeriahkan TKO ini, namun ada dosen pendamping ormawa kita tercinta yaitu Pak Hady! Kapan lagi kan yaaa bisa main sama dosen pendamping ormawa.

Ada sedikit pesan nih dari Mita, selaku ibu KP TKO yang paling oke ini: “Kita gak pernah tau acara diadakan di musim hujan atau kemarau. Usahakan untuk bisa menyediakan plan A dan plan B, agar jika plan A gagal bisa pakai plan B.”

ORMAWA

FKIP 16

ORMAWA tidak semenakut itu kan teman-teman? Banyak positif yang kita ambil dalam sebuah ORMAWA! (FFD)

This article is from: