LIONMAG DESEMBER 2019

Page 32

Lestari Budaya Di Kampung Adat Bersahaja

cocok untuk sekadar bersantai atau untuk penelitian para ahli tentang ilmu kebumian. Tidak hanya tebing-tebing yang menjulang dan Sungai Batang Kuantan yang tenang, di kawasan Geopark Nasional Silokek ini juga terdapat gua-gua historis. Gua atau oleh masyarakat setempat disebut ngalau, jadi penambah atraksi yang tidak kalah menarik. Salah satu yang wajib dikunjungi adalah Ngalau Basurek. Di ngalau ini, sudah dilengkapi fasilitas gazebo untuk tempat bersantai. Hawa dingin dan gelap disertai lalu lalang

30

LIONMAG DESEMBER 2019

kelelawar cukup membuat adrenalin saya meninggi. Memasuki Ngalau Basurek harus membawa senter atau alat penerangan lainnya. Di dalam ngalau ini stalaktitstalaktit beragam bentuk menjadi daya tarik khas yang membuat ngalau ini selalu ramai dikunjungi wisatawan yang ke Geopark Nasional Silokek. Ngalau Basurek jadi penutup perjalanan saya selama di Geopark Nasional Silokek, dan dilanjutkan untuk melihat langsung bagaimana budaya di Sijunjung ini tetap lestari dalam bentuk Perkampungan Adat Nagari Sijunjung.

Perkampungan Adat Nagari Sijunjung yang tepatnya berada di Jorong Koto Padang Ranah dan Tanah Bato merupakan dua wilayah yang masih utuh sepanjang perjalanan historis Kerajaan Pagaruyung yang dimulai dari abad ke-14. Keaslian dari perkampungan ini ditunjukan oleh pola pemukimannya. Semua rumah gadang suku (yang dianggap pemukim awal) berada di pinggir jalan (labuah). Perkampungan Adat Nagari Sijunjung diisi sekumpulan rumah gadang sebanyak 76 buah sebagai simbol kaum berbasis matrilineal yang masih berfungsi dan dibangun tertata rapi dalam satu kawasan. Rumah gadang sendiri adalah tanda dari status seseorang. Menurut ajaran adatnya, seseorang dapat dikatakan orang Minangkabau apabila orang itu mempunyai rumah gadang. Selain itu, keterkaitan rumah gadang dengan lingkungan sekitarnya merupakan simbol keseimbangan ekologis dan kelestarian lingkungan yang terlihat dari tata pekarangan serta jenis tanaman yang ditanam di sekitaran rumah gadang yang kaya akan makna dan fungsi. Selain itu, di salah satu pekarangan salah satu rumah gadang juga kerap dijadikan sebagai tempat menenun dan hasil tenunannya bisa menjadi oleh-oleh. Sijunjung mulai mengeluarkan pesonanya, misbah wisata yang kian terang untuk dikunjungi.


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.