Surat Kabar Harian Kupas Tuntas Edisi Jumat, 15 Februari 2019

Page 1

Berlangganan & Keluhan Pelanggan Hubungi: 0852 0855 3166/0823 7449 4987

Email kupastuntas7@gmail.com

WWW.KUPASTUNTAS.CO

Rp4000 | JUMAT, 15 FEBRUARI 2019 www.kupastuntas.co

kupastv lampung

 Sidang Suap Fee Proyek Dinas PU-PR Lamsel

KPK Bongkar Pemberian Uang ke DPRD Bandar Lampung (Kupas Tuntas)

Foto: Ricardo/Kupas Tuntas

BERI KESAKSIAN - SEJUMLAH saksi dihadirkan dalam lanjutan sidang perkara suap fee proyek Dinas PUPR Lamsel dengan terdakwa Agus Bhakti Nugroho di Pengadilan Tipikir Tanjung Karang, Kamis (14/2).

JPU KPK akan memfasilitasi permintaan Agus Bhakti Nugroho untuk memanggil dua orang saksi, yang menyaksikan pemberian uang sebesar Rp2,5 miliar kepada Ketua DPRD Lamsel Hendry Rosyadi. Saksi itu diagendakan akan dihadirkan dua pekan mendatang. JPU KPK Ali Fikri menjelaskan, kedua orang saksi itu berstatus sebagai legislator Lamsel dengan posisi Ketua Fraksi PDI-P dan PKS. "Tadi diminta oleh Kuasa

Hukum Agus Bhakti Nugroho dengan alasan pemanggilan mereka bersinggungan dengan aturanaturan. KPK akan membantunya karena ini adalah hal yang baik bagi kami," jelas Ali Fikri dalam sidang lanjutan perkara suap fee proyek Dinas PU-PR Lamsel dengan terdakwa Agus Bhakti Nugroho di Pengadilan Tipikor Tanjung Karang, Kamis (14/2). Ali Fikri menegaskan, selama persidangan berlangsung uang Rp2 miliar ini diketahui diberikan oleh Agus Bhakti Nugroho ke>> Baca

KPK Hal 8

Kasus Pengadaan Buku Senilai Rp2 Miliar

Distribusi Buku Diduga Tidak Sesuai Kontrak  Pengamat : Disdik Harus Bertanggung Jawab

Pileg 2019

Rekanan proyek pengadaan buku bacaan perpustakaan senilai Rp2 miliar di Dinas Pendidikan Tubaba, diduga tidak mendistribusikan jumlah buku sesuai kontrak. Padahal, semestinya setiap sekolah harus menerima sebanyak 880 buku bacaan. Tulangbawang Barat (Kupas Tuntas) DUGAAN akal-akalan dalam proyek pengadaan buku bacaan perpustakaan senilai Rp2 miliar di Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) tahun 2018, makin terkuak. Selain

diduga buku yang dikirim tidak sesuai kontrak, ada sekolah yang belum punya perpustakaan juga ikut dikirimi buku bacaan oleh rekanan. Informasi yang dihimpun Kupas Tuntas dari sekolah penerima bantuan, hingga kini sejumlah sekolah belum memanfaatkan bantuan bu>> Baca

Manager PT SN-Direktur PT PAY Diperiksa KPK (Kupas Tuntas) KPK sudah memeriksa 39 saksi untuk mengusut aliran dana gratifikasi senilai Rp95 miliar yang diterima mantan Bupati Mustafa. Pemeriksaan terakhir dilakukan

terhadap 8 anggota DPRD Lamteng dan dua orang pengusaha di SPN Kemiling, Kamis (14/2). Juru Bicara (Jubir) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Febri Diansyah mengatakan, sudah memeriksa 10 saksi lagi untuk mendalami kasus gratifikasi yang diterima Mustafa.

BANDAR LAMPUNG - KOMISI Pemilihan Umum (KPU) Lampung berencana mendirikan tempat pemungutan suara (TPS) di Universitas Lampung (Unila). Hal ini dilakukan dalam rangka mengakomodir hak suara millenial dan mahasiswa perantauan. Komisioner KPU Lampung Handi Mulyaningsih menjelaskan, pendirian TPS di kampus maupun di

Foto: Irawan/ Kupas Tuntas

Distribusi Hal 8

 Kasus Gratifikasi Rp95 Miliar

Lampung Tengah

TUNJUKAN BUKU BACAAN SEORANG kepala sekolah menunjukan buku bacaan yang dikirim rekanan proyek pengadaan buku bacaan perpustakaan senilai Rp2 miliar yan diduga sarat mainan, kemarin.

KPU Lampung Dirikan 30 TPS di Kampus

>> Baca

KPU Hal 8

"Sebelumnya sejak Senin-Rabu telah diperiksa 29 orang saksi. Sekarang ini 10 saksi lagi. Jadi total sudah ada 39 saksi," katanya, Kamis (14/2). Adapun 10 saksi yang terakhir diperiksa adalah Bonanza Kesuma (Sekretaris Komisi IV), Pindo Sarwoko (Anggota Komisi IV), Ikade Asian Nafiri (Anggota Komisi IV), Heri Sugiyanto (Anggota Komisi IV), Gatot Sugianto (Anggota Komisi IV), M Soleh Mukadam (Anggota Komisi IV), Dedi Saputra (Anggota Komisi IV) dan Slamet Anwar (Anggota Komisi IV). Serta Tafip >> Baca

Manager Hal 8

Ruwa Jurai

Bung Kupas ...

Korban Fee Proyek KEGIATAN proyek fisik khususnya infrastruktur masih menjadi ladang subur untuk terjadinya tindak korupsi. Sejumlah kepala daerah di Provinsi Lampung yang terjaring operasi tangkap tangan (OTT) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akibat menerima fee dan suap dari proyek fisik Zainal Hidayat, SH tersebut. Mantan Bupati Lampung Tengah Musata, Bupati Lampung Selatan nonaktif Zainudin Hasan dan terakhir Bupati Mesuji nonaktif Khamami. Ironisnya, meskipun sudah banyak kepala daerah yang ditangkap KPK, namun praktik korupsi makin marak. Menyikapi hal itu, Presiden Jokowi pun menerbitkan Peraturan Pemerintah (PP) No. 43 Tahun 2018 untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pemberantasan tindak pidana korupsi. Tidak tanggung-tanggung, pemerintah akan memberikan hadiah sebesar Rp200 juta bagi warga yang melaporkan kasus korupsi. Pertanyaannya, apakah imingiming tersebut mampu menekan angka korupsi? Jika ditelaah lebih jauh, sedikitnya ada tiga faktor pemicu hingga kini aksi korupsi makin masif. Pertama, >> Baca

Korban Hal 8

Mabes TNI Siapkan Alutsista Penanggulangan Bencana untuk Lampung Pasca tsunami yang melanda akhir tahun 2018 lalu, Provinsi Lampung kini mendapat perhatian dari berbagai pihak dalam penanggulangan bencana. Salah satunya dari Markas besar (Mabes) TNI yang berencana memberikan dukungan alat utama sistem senjata (alutsista). Bandar Lampung (Kupas Tuntas) ALUTSISTA yang akan diberikan ke Pemprov Lampung bukan untuk kebutuhan perang, melainkan untuk penanggulangan bencana alam. Direktur Pengkajian (Dirjian) Alutsista TNI, Kolonel Laut Yusuf Setiawan mengatakan, pihaknya saat ini sedang mengkaji dukungan alutsista yang tepat, serta melihat ketersediaan peralatan pe-

nanggulangan bencana yang ada di Lampung. “Mungkin kami akan menambah alat berat, truk. Sehingga kita melihat dulu apakah alat-alat itu sudah tersedia di wilayah. Kalau belum bagaimana pergeseran secara cepat dari pusat maupun dari kantong wilayah lain digeser ke daerah bencana dengan cepat dan efektif," kata Kolonel Yusuf di Kantor Pemerintah Provinsi Lampung, Kamis (14/2). Dikatakannya, peralatan

Foto : Erik/Kupas Tuntas

BERI KETERANGAN - DIREKTUR Pengkajian Alutsista Pusjianstra TNI, Kolonel Laut Yusuf Setiawan memberikan keterangan terkait bantuan alutsista penanggulangan bencana di Kantor Pemprov Lampung, Kamis (14/2).

alutsista harus tersedia guna menghadapi bencana. Alutsista ini bisa digunakan oleh siapa saja, dengan melihat kualifikasi bencana alamnya. Jajaran TNI juga siap mengerahkan sumber daya manusia yang ada.

“Yang paling penting adalah data awal, nanti sesuai perundang-undangan sehingga semua posko berada di satu pintu. Kita data apa yang dibutuhkan oleh daerah >> Baca

Mabes Hal 8


2

Jumat, 15 Februari 2019

BANDAR LAMPUNG

Kabupaten/Kota Harus Bentuk Bidang Konstruksi Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung meminta tujuh Pemda Kabupaten/Kota segera membentuk bidang yang menangani jasa konstruksi. Ketujuh pemda di Lampung yang belum memiliki bidang konstruksi yakni Bandar Lampung, Lampung Barat, Way Kanan, Lampung Utara, Tulang Bawang, Lampung Selatan, dan Mesuji. Bandar Lampung (Kupas Tuntas) ASISTEN II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setprov Lampung Taufik Hidayat mengatakan, pembentukan bidang konstruksi itu guna mencetak sumber daya manusia (SDM) yang kompeten di bidang konstruksi. Apalagi pembangunan di wilayah Lampung saat ini terus meningkat. “Dari itu pemda harusnya memiliki struktur organisasi setingkat eselon III atau IV,” kata Taufik usai rapat pembahasan program kerja pembinaan jasa konstruksi, di ruang kerjanya, Kamis (14/2). Dikatakannya, Pemda yang sudah memiliki struktur organisasi setingkat eselon III yakni Pemkab Pesawaran, Tanggamus, Lampung Te-

ngah, dan Tulang Bawang Barat di bidang Pengendalian Teknis dan Bina Jasa Konstruksi. SKPD tersebut sudah setingkat Dirjen. Sementara, setingkat eselon IV yakni Pringsewu, Pesisir Barat, Lampung Timur dan Kota Metro. “Maka kita akan koordinasikan untuk diminta pada kabupaten dan kota terkait, agar lebih konsen menyiapkan kelembagaan jasa konstruksi, ini menjadi perhatian buat kita," ujarnya. Selanjutnya Pemprov Lampung berupaya untuk meningkatkan mutu tenaga konstruksi. Sebab jasa konstruksi di Lampung berperan penting dalam penyediaan infrastruktur dan berkontribusi meningkatkan pertumbuhan ekonomi Lampung. Menurut Taufik, diperlukan pembinaan jasa konstruksi

Sertifikat Pakai Sistem Digital

Foto : Erik/Kupas Tuntas

BERI KETERANGAN - ASISTEN II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setprov Lampung Taufik Hidayat memberikan keterangan terkait pembinaan jasa konstruksi di ruang kerjanya, Kamis (14/2).

untuk mencetak SDM yang berkompeten atau tenaga terampil seperti tukang yang memiliki sertifikat keahlian. Terpisah, Wakil Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi (LPJK) Lampung, Sugito mengatakan, para penyelenggara jasa konstruksi harus bekerja dengan cara-cara yang bersih dari praktik korupsi. Hal ini ia tegaskan mengingat semakin banyaknya pelaku usaha konstruksi yang ditangkap lantaran terlibat korupsi. Dikatakannya, dalam aturan LPJK terdapat kode etik

tata cara penyelenggaraan jasa konstruksi yang benar. LPJK juga telah memberi pelatihan bagi pengawas jasa konstruksi agar bisa menjaga kode etik tersebut. “Dalam Undang Undang Nomor 2 Tahun 2017 tentang Jasa Konstruksi menyatakan bahwa semua pekerja konstruksi harus bersertifikat. Sebab jika kontraktor tidak punya sertifikat maka tidak boleh ikut tender. Karena pada saat tender para pekerja konstruksi melampirkan bukti sertifikatnya," ujar Sugito.

LEMBAGA Pengembangan Jasa Konstruksi (LPJK) Nasional mulai fokus dalam pengembangan teknologi digital. Salah satu yang akan direalisasikan bagaimana pemberian sertifikat keahlian (SKA) lewat digital atau aplikasi. Ketua Lembaga Penngembangan Jasa Konstruksi (LPJK) Nasional Ruslan Rivai mengatakan, pemberian SKA berbasis digital untuk memberantas adanya sertifikat bodong. Karena belakangan banyak sekali sertifikat konstruksi bodong yang beredar. “Tapi kenyataannya masih ada pemegang SKA both. Hanya digunakan untuk tender. Jadi setelah saya bilang tadi kalau di twitter ada tiwtter both nah SKA both ini akan kita berantas," ujarnya di Kementerian PUPR, Jakarta, Kamis (14/2). Menurut Ruslan, hanya sekitar 500.000 hingga 600.000 tenaga konstruksi dan ahli yang benar-benar memiliki sertifikat keahlian. Sementara sisanya sebagai tempelan saja dan biasanya namanya akan berbeda dengan tenaga yang dipekerjakan. Dengan sistem baru ini diharapkan pemberian sertifikat keahlian bisa tepat sasaran. Sebab, sertifikat tersebut bisa dibawa oleh orangnya langsung karena ada di handphone masing-masing pekerja. Tak hanya itu, pemerintah juga bisa melacak apakah benar pekerja tersebut sesuai dengan yang ada di sertifikat atau justru berbeda. “Sertifikat elektronik itu sertifikat ke hp pemegang, artinya dia di mana pun kita bisa memonitor. Informasi kita bisa lacak dia di mana sehingga kalau dia mengaku kerja di Lampung dan dia mau memperpanjang sertifikatnya di Lampung maka ini orang yang benar," katanya. (Okz)

Kewajiban sertifikat jasa konstruksi lanjut Sugito, berlaku bagi penyedia jasa konstruksi maupun pengguna jasa konstruksi. Adapun sanksi bagi keduanya jika kedapatan ma-

sih melaksanakan pekerjaan konstruksi tapi belum mengantongi sertifikat, maka akan dikenakan sanksi administratif sebagaimana yang telah diatur dalam UU. (Erik)

OJK Minta Lembaga Jasa Keuangan Tingkatkan Kontribusi Bandar Lampung (Kupas Tuntas)

Foto : Ist

PEMBUKAAN SANTRIPRENEUR - KEMENTERIAN Perindustrian Melalui Direktorat Jenderal IKMA menyelenggarakan Kegiatan Fasilitasi Pemasaran Digital yang merupakan bagian dari program Santripreneur di Pondok Pesantren Terpadu Ushuluddin, Kabupaten Lampung Selatan, Kamis (14/2).

Kemenperin Target 20 Ribu Wirausaha Baru Bandar Lampung (Kupas Tuntas) KEMENTERIAN Perindustrian (Kemenperin) menargetkan penumbuhan wirausaha baru melalui program santripreneur mencapai 20 ribu wirausaha dari 30 Pondok Pesantren di sepanjang tahun 2019. Hal tersebut disampaikan oleh Direktur Jenderal Industri Kecil Menengah dan Aneka (IKMA) Kemenperin Gati Wibawaningsih seusai membuka program Santripreneur di Pondok Pesantren Ushuluddin, Lampung Selatan, Kamis (14/2). “Tahun 2019, kami menargetkan 30 Pondok Pesantren yang akan menghasilkan 20 ribu wirausaha baru," kata Gati. Ditambahkan Gati, penumbuhan wirausaha baru melalui program santripreneur yang digagas oleh Kemenperin mengalami peningkatan yang cukup sig-

nifikan. “Selama periode tahun 2013 hingga tahun 2018, Ditjen IKMA telah membina sebanyak 20 pondok pesantren dengan lebih dari 3000 santri telah diberikan pelatihan produksi, serta motivasi kewirausahaan," terangnya. Menurutnya, modal utama berwirausaha adalah bermental kuat. "Mereka (Santri) sudah punya modal itu, mentalnya kuat. Sehingga ini akan membantu bagi narasumber untuk melakukan pembinaan," imbuh Gati. Gati menjelaskan pelaksanaan kegiatan Fasilitasi Pemasaran Digital ini merupakan bentuk komitmen Dirjen IKMA Kemenperin dalam menumbuh kembangkan wirausaha baru di lingkungan pondok pesantren atau yang dikenal dengan Santripreneur. “Kami tidak hanya memberikan ketrampilan teknis berproduksi yang baik, tetapi juga memberikan fasilitas akses pemasaran utamanya

melalui online atau dunia digital," ujarnya. Berdasarkan data Kemenperin, di tahun 2017 sebanyak 54,68% dari populasi Indonesia (143,26 juta jiwa) telah menggunakan internet. pada tahun 2018 sebanyak 24,7 juta jiwa menggunakan e-commerce dengan nilai transaksi sebesar Rp144 triliun. Menyikapi potensi pemasaran online yang sedemikian besar, Ditjen IKMA sendiri telah meluncurkan program e-Smart IKM. Hingga tahun 2018, sudah lebih dari 5945 pelaku IKM dari berbagai daerah yang mengikuti workshop E-Smart IKM, dengan total nilai transaksi sebesar Rp1.384.996.608. dan hingga tahun 2019 ditargetkan dapat mencapai total 10.000 IKM. “Potensi dunia digital utamanya jual beli secara online harus dimanfaatkan oleh Pondok Pesantren agar produk yang dihasilkan dapat di jual ke luar Pondok Pesantren.

Jadi harus lebih kreatif dan inovatif, dan saya yakin para santri punya itu semua," tutup Gati. Sementara, Kadis Perindustrian Provinsi Lampung Mulyadi Irsyan mengungkapkan, Pondok Pesantren sangat berpeluang menciptakan wirausaha baru. Namun, diperlukan kreatifitas dan inovasi untuk menghadapi tantangan pasar khususnya di era digital. Ia meyakini para santri di lingkungan Pondok Pesantren khususnya Ponpes Terpadu Ushuluddin mampu mengimplementasikan revolusi industri keempat. Mulyadi berharap program ini dapat menciptakan wirausaha baru di lingkungan Pondok Pesantren sehingga mampu mengikis angka kemiskinan yang masih tinggi di Provinsi Lampung. “Dengan begitu produkproduk hasil usaha dan kerajinan pesantren Ushuluddin mampu menembus pasar digital," imbuhnya. (Ind)

PERTUMBUHAN ekonomi di Provinsi Lampung merupakan salah satu andil dari para lembaga jasa keuangan. Dari itu diharapkan perbankan dan perusahaan finance dapat memberikan kontribusi lebih kepada daerah. Hal tersebut diungkapkan Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Lampung, Indra Krisna saat diwawancarai di kantornya, Kamis (14/2). “Diharapkan lembaga jasa keuangan bisa mendukung program pemerintah yang dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi di Lampung yang saat ini tumbuh mencapai 5,25 persen," ujar Indra. Di samping itu, lembaga jasa keuangan juga turut berpartisipasi dalam rangka menumbuhkan angka kredit perbankan. Dimana angka kredit perbankan pada Desember 2018 mencapai Rp64,356 triliun dan ditargetkan tumbuh 9 sampai 12 persen di tahun 2019. Untuk mencapai itu, OJK terus memberi pemahaman kepada lem-

baga jasa keuangan serta mengedukasi masyarakat tentang seluruh kegiatan yang menyangkut perbankan. “Kalau lembaga jasa keuangan mengikuti aturan main yang diatur oleh regulator dalam hal ini OJK atau internal, maka dia akan melindungi diri sendiri, artinya dia tidak bisa dipersalahkan," kata dia. “Dari sisi lain kita melakukan edukasi kepada masyarakat supaya masyarakat tak serta merta juga mudah menandatangani perjanjian, jadi dibaca dulu dengan baik," katanya. Seperti diketahui, data dari Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Lampung menyebutkan bahwa ekonomi Provinsi Lampung tahun 2018 tumbuh 5,25 persen lebih tinggi dibanding capaian tahun 2017 sebesar 5,16 persen. Dari sisi produksi, pertumbuhan tertinggi dicapai oleh lapangan usaha penyediaan akomodasi dan makan minum sebesar 10,49 persen. Sedangkan dari sisi pengeluaran pertumbuhan tertinggi dicapai oleh Komponen Pengeluaran Konsumsi Lembaga Non-Profit yang melayani Rumah Tangga sebesar 15,84 persen. (Erik)

Foto : Ist

JAMU PADI REBORN - GUBERNUR Lampung, Muhammad Ridho Ficardo menjamu grup musik kenamaan Padi Reborn di Kediaman Dinasnya, Mahan Agung, Rabu (13/2) malam. Kedatangan Padi Reborn disambut hangat oleh istri Gubernur beserta pejabat di lingkungan Pemprov Lampung.

Pasca Tsunami, UMKM di Lampung Selatan Bangkit Kembali Lampung Selatan (Kupas Tuntas) UNTUK pemulihan ekonomi di wilayah bencana tsunami di Lampung Selatan, perlu keterlibatan pelaku usaha besar dalam memfasilitasi dan menggugah para pelaku usaha kecil supaya bangkit kembali. Oleh karena itu, Kementerian Koperasi dan UKM menggandeng Chandra Superstore.

Deputi Bidang Restrukturisasi Usaha Kementerian Koperasi dan UKM, Abdul Kadir Damanik mengatakan, wilayah yang terdampak tsunami harus segera dibangkitkan kembali dalam hal kehidupan perekonomiannya. Dengan menggandeng pelaku usaha besar, peluang untuk menghidupkan usaha kecil ini tetap terpelihara. “Bila tidak segera dibangkitkan, maka akan susah keluar dari zona traumatik yang

membekas di benak para korban," kata Damanik, pada acara pelatihan kemitraan usaha di Lampung Selatan, beberapa waktu lalu. Di depan 155 orang peserta pelatihan, Damanik menekankan pentingnya program restrukturisasi bagipelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) pasca bencana tsunami. Ia mengakui, programprogram pelatihan ini sengaja menyasar ke Lampung Selatan dimana wilayah ini

juga menjadi titik terparah tsunami Selat Sunda. “Ratusan pelaku usaha yang sebagian di antaranya merupakan korban tsunami difokuskan untuk menimba ilmu berupa bimbingan penerapan aplikasi sistem peringatan dini,” kata dia. Staf Ahli Politik Hukum dan Pemerintahan Pemkab Lamsel Priyanto Putra mengatakan, Kabupaten Lamsel memiliki banyak UKM potensial. Diantaranya, di dae-

rah yang terdampak tsunami Selat Sunda. “Oleh sebab itu, Pemda harus terus mendorong UMKM untuk bisa berkembang dan menghasilkan produk-produk unggulan daerah yang bisa dikenal luas tidak hanya di Lampung, tetapi secara nasional dan internasional. Harapan saya melalui kegiatan ini bisa kembali membangkitkan UMKM, khususnya di daerah bencana tsunami," jelas dia. Sedangkan Kadis Kope-

rasi dan UMKM Lamsel, Noviar Akhmal mengatakan, daerah harus mau melakukan jemput bola agar geliat UMKM kembali hidup dan bergairah. Sebab, kondisi krisis pasca tsunami harus segera dilewati. “Itu kenapa kami jemput bola ke Kementerian Koperasi dan UKM agar pelaku usaha dan warga yang terkena dampak langsung Tsunami bisa move on kembali," tukas Noviar. (We)


Jumat, 15 Februari 2019

BANDAR LAMPUNG

3

Jaksa Rengga Bakal Jadi Saksi Perkara Narkoba Kejaksaan Negeri (Kejari) Bandar Lampung mengembalikan berkas tersangka narkoba atasnama Andi ke penyidik Satresnarkoba Polresta Bandar Lampung. Menurut kejaksaan berkas tersebut belum lengkap untuk dinaikkan ke tahap penuntutan. Bandar Lampung (Kupas Tuntas) MENURUT salah satu Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejari Bandar Lampung yang memegang perkara tersebut, Sayekti, bahwa berkas tersangka atasnama Andi, belum dinyatakan P21 (lengkap). Sehingga, kata dia, berkas terpaksa dikembalikan ke Polresta Bandar Lampung.

“Belum lengkap,” kata Sayekti saat ditemui di kantornya, Kamis (14/2). Andi ditangkap Aparat Satresnarkoba Polresta Bandar Lampung sekitar bulan Desember 2018 lalu. Polisi menyita barang bukti narkoba jenis sabu sebanyak satu paket kecil. Berdasar informasi yang dihimpun, Andi mengakui kepada penyidik bahwa sabu tersebut didapat dari se-

orang Jaksa bernama Rengga yang bertugas di Kejari Lampung Timur. Polisi pun langsung melakukan pengembangan dan berhasil mengamankan Rengga dirumahnya. Namun, petugas tidak menemukan barang bukti narkoba, hanya beberapa amunisi saja yang ditemukan. Rengga pun dibawah ke Mapolresta Bandar Lampung guna pemeriksaan lebih lanjut. Rengga dilakukan tes urine. Hasilnya positif mengandung sabu dan ekstasi. Namun, Rengga dipulangkan sedangkan Andi ditahan. Ditanya terkait apakah Rengga akan dijadikan saksi terhadap tersangka Andi

dalam persidangan, Sayekti, mengatakan, kemungkinan besar. “Sepertinya begitu (dijadikan saksi). Tapi nanti saja lihat di persidangan,” kata dia. Terpisah, Kasatresnarkoba Polresta Bandar Lampung, Kompol Ali Muhaidori, mengaku, masih melengkapi berkas tersangka Andi. “Ya, masih P19. Berkasnya masih kita lengkapi berdasarkan petunjuk jaksa,” kata Ali saat ditemui di kantornya. Sebelumnya, Kepala Kejati Lampung, Susilo Yustinus, mengaku, telah melaporkan hasil pemeriksaan Jaksa Rengga (Kasi Datun Kejari Lamtim), ke Kejaksaan

Agung (Kejagung) RI. “Dia (Jaksa Rengga) sudah kita periksa secara internal oleh Bidang Pengawasan. Dan hasilnya (pemeriksaan) sudah kita laporkan ke Jaksa Agung," kata Susilo. Terkait sanksi, orang nomor satu di Korps Adhyaksa Lampung ini, meminta awak media bersabar. “Loh nanti dulu soal itu (sanksi). Dia kan (Rengga) masih berstatus sebagai saksi," tegasnya. Perkara narkoba yang menyeret-nyeret nama Rengga, membuat Asisten Pengawasan (Aswas) Kejati Lampung, Sri Suhartini, turun tangan dengan menyambangi Polresta Bandar Lam-

pung untuk mengkonfrontir keterangan tersangka Andi dengan Rengga. Menurut Sri, ada perbedaan keterangan yang didapat dari tersangka Andi. Yakni tidak ada keterlibatan Jaksa Rengga dengan Andi. “Ya, kita sudah klarifikasi dan konfrontir ke dia (Andi). Hasilnya, tidak ada kaitannya (Andi dengan Jaksa Rengga)," kata Sri, Kamis (20/12). Bahkan Kepala Kejari Lamtim, Syahrir Harahap, membantah jika urine jaksa Rengga, positif. “Saya sudah koordinasi dengan Polresta Bandar Lampung, dan kata mereka (Polresta) hasil tes urinenya negatif," tegas Syahrir. (Oscar)

Kursi Sekretaris Diskominfo Masih Tak Bertuan Bandar Lampung (Kupas Tuntas)

Foto: Farhan/Kupas Tuntas

SAMPAIKAN TUNTUTAN - KETUA Tim Kuasa Hukum korban pelecehan seskual yang diduga dilakukan oknum dosen UIN RIL, menyampaikan tuntutannya saat menggelar konpers di Kantor Lembaga Advokasi Perempuan Damar, Kamis (14/2).

Damar Desak UIN Nonaktifkan Oknum Dosen Cabul Bandar Lampung (Kupas Tuntas) LEMBAGA Advokasi Perempuan Damar mendesak agar pihak Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung (RIL) menonaktifkan sementara oknum dosennya yang dilaporkan atas dugaan pelecehan seksual terhadap mahasiswinya sampai proses hukum selesai. Hal itu disampaikan Ketua Tim Kuasa Hukum korban, Meda Fatmayanti, ke awak media di kantor Lembaga Advokasi Perempuan Damar, Kamis (14/2). Meda menjelaskan, EP, mahasiswi UIN RIL, menjadi korban pelecehan seksual yang diduga dilakukan oleh SH, oknum dosen mata kuliah Sosiologi Agama. SH diduga melakukan pelecehan seksual pada saat EP

menyerahkan tugas mata kuliah Sosiologi Agama pada tanggal 21 Desember 2018 sekitar pukul 13.20 WIB di Ruang Dosen Studi Agama. “Pelecehan dilakukan lewat sentuhan fisik maupun nonfisik dengan sasaran organ seksual korban, juga menggunakan ucapan bernuansa seksual, colekan atau sentuhan di bagian tubuh. SH juga menggunakan gerakan atau isyarat yang bersifat seksual sehingga klien kami merasa tidak nyaman, tersinggung, dan merasa direndahkan martabatnya," jelas Meda. Atas hal tersebut, EP pun telah melaporkan pelaku ke Polda Lampung atas dugaan tindak pidana pelecehan seksual dengan Laporan Polisi Nomor LP/B-1973/XII/2018/ LPG/SPKT, pada tanggal 28 Desember 2018. "Proses hukum perkara ditangani oleh penyidik Sub-

dit IV Remaja, Anak dan Wanita (Renakta) Ditreskrimum Polda Lampung. Penyidik telah mengambil keterangan dari klien kami, saksi-saksi yang menguatkan laporan klien kami. Saat ini, polisi telah memeriksa 11 orang saksi, masih tahap lidik," bebernya. Untuk itu, Meda menyatakan bahwa pihaknya mendesak agar Rektor UIN RIL segera membebastugaskan sementara SH dari segala aktivitas akademik hingga proses hukum yang bersangkutan selesai "Kami juga meminta kepada Rektor untuk menghentikan keterlibatan beberapa dosen yang mengatasnamakan UIN RIL dengan upaya-upaya yang sangat mengganggu pada proses hukum yang sedang berjalan," katanya lagi. Menurutnya, hal itu justru membuat posisi UIN RIL terkesan melindungi pelaku

pelecehan seksual. Padahal mahasiswi selaku korban juga memiliki hak yang sama untuk mendapatkan perlindungan dari pihak Universitas. Sebab dosen SH maupun mahasiswi korban, keduanya adalah bagian Civitas Akademik UIN RIL. "Institusi pendidikan mestinya menjadi garda paling depan dalam menginisiasi penegakan etika, moral, dan kebajikan terkait penghormatan terhadap perempuan," tandasnya. Pihak UIN, seharusnya memberikan perlindungan pada korban serta para saksisaksi yang mengetahui tentang tindakan pelecehan, baik perlindungan hukum maupun akademis. "Nama baik kampus harusnya menjadi ruang untuk membantu korban kekerasan dan pelecehan seksual, bukan menutupinya," tandasnya. (Farhan)

Waspadai Penipuan Berkedok Rekrutmen PT KAI Bandar Lampung (Kupas Tuntas) UNTUK memenuhi kebutuhan SDM, PT Kereta Api Indonesia (Persero) kembali membuka pendaftaran pegawai untuk lulusan SMA/ sederajat dengan posisi yang ditawarkan adalah untuk calon kondektur. Masyarakat yang tertarik dapat melakukan registrasi terlabih dahulu melalui website resmi KAI dengan alamat recruitment.kai.id pada 12-16 Februari 2019. Dalam proses rekrutmen, KAI tidak memungut biaya apapun dan tidak menggunakan sistem refund atau penggantian biaya transportasi dan akomodasi yang berkaitan dengan pelaksanaan seleksi rekrutmen. PT KAI dengan tegas menyatakan bahwa segala proses rekrutmen mulai dari pengumuman hingga proses pengiriman berkas hanya dilakukan melalui website https://recruitment.kai.id.

"Kami mengimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada atas segala upaya penipuan yang memanfaatkan momen perekrutan pegawai yang akan diadakan oleh PT KAI, " ujar Manager Humas Divre IV Tanjungkarang, Sapto Hartoyo, Kamis (14/2). Lebih lanjut Sapto meng-

himbau agar masyarakat lebih jeli dan teliti bila mendapatkan pesan berupa pengumuman rekrutmen. Jangan mudah tertarik akan segala bentuk kemudahan yang ditawarkan untuk menjadi pegawai dari oknum yang mengatas namakan KAI. “Masyarakat dapat mengecek kebenaran informasi

yang beredar seputar penerimaan pegawai PT KAI ke website rekrutmen resmi PT KAI recruitment.kai.id, akun media sosial korporat PT KAI seperti Instagram, Facebook, Twitter @keretaapikita dan @kai121, atau dengan menanyakan langsung ke Contact Center melalui telepon ke121 atau 021-121,” pungkasnya. (Rls)

Foto: Ist

KASUS PEMBUNUHAN - YUSUF Sukarji (61) dan Gidon Dwi (30), dua terdakwa kasus pembunuhan terhadap korban Alwi di Lampung Tengah, divonis berbeda di Pengadilan Negeri Tanjungkarang, Kamis (14/2). Yusuf divonis lima tahun sedangkan Gidon 2,5 tahun penjara.

BADAN Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Bandar Lampung mempersiapkan surat pemberhentian untuk MAW, Aparatur Sipil Negara (ASN) yang terjerat kasus penyalahgunaan Narkotika. MAW hendak dicopot dari jabatannya sebagai Sekretaris Dinas Informasi dan Komunikasi (Diskominfo) Bandar Lampung. “Sudah kita siapkan surat pemberhentiannya. Masalah narkoba, Pak Wali tidak mainmain," kata Kepala BKD Bandar Lampung, Wakhidi, Kamis (14/2). Untuk mekanisme penggantian posisi Sekretaris Diskominfo, Wakhidi menuturkan, hal itu nantinya akan dibahas oleh Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat) Pemkot setempat. "Posisi Sekretaris Diskominfo sekarang ini masih kosong. Belum ada juga usulan PLT-nya ke kita," ujarnya. Sebelumnya, Wali Kota Bandar Lampung, Herman HN, menegaskan bahwa tak

ada ampun bagi ASN Pemkot yang terlibat narkoba. Hal itu dibuktikannya dengan langsung mencopot MAW dari jabatan Sekretaris Diskominfo. "Sudah saya berhentikan dari jabatannya. Kalau kasus narkoba, nggak ada ampun," tegasnya. Terkait statusnya sebagai ASN, Herman mengatakan akan melihat dulu prosedur hukumnya. Sebab pemberhentian tidak dengan hormat alias pemecatan ASN prosedurnya diatur dalam UU ASN. Sebelumnya diberitakan, MAW (35) bersama RT (34) yang merupakan staff di Bidang Pemberdayaan eGovernment Diskominfo, diamankan petugas Polsek Telukbetung Selatan pada Kamis (7/2) lalu, saat tengah mengkonsumsi sabu-sabu di seputaran Jalan Ikan Sepat, Kelurahan Pesawahan, Kecamatan Telukbetung Selatan. Keduanya diamankan petugas dengan barang bukti satu paket sabu sisa pakai dan seperangkat alat hisap. Berdasarkan hasil pemeriksaan, keduanya juga telah ditetapkan sebagai tersangka. (Farhan)

PENDIDIKAN

Unila Siap Bersaing di Era Global BANDAR LAMPUNG - SUKA-tidak suka, mau-tidak mau era revolusi industri 4.0 dan perkembangan zaman serta kemajuan teknologi informasi harus dihadapi oleh semua pihak. Universits Lampung (Unila) saat ini sudah bersiap untuk bersaing di kancah internasional dengan negara-negara lain. Wakil Rektor I Bidang Akademik Unila, Prof Bujang Rahman, mengatakan, salah satu program Unila untuk bersaing diera global adalah melakukan internasionalisasi. Pihaknya menyiapkan lulusan supaya siap menghadapi persaingan tersebut dengan membuka kelas internasional yang digagas oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis. “Dalam rangka era revolusi 4.0. Upaya kita agar keberadaan Unila dirasakan oleh masyarakat. Kita mengajak lulusan SMA untuk masuk dikelas internasional agar mereka bisa siap masuk kedalam sistem global," kata dia usai penandatanganan kerja sama penerimaan calon mahasiswa baru kelas internasional dengan pimpinan SMA/ SMK se-Lampung di Aula FEB Unila, Kamis (14/2). Ia mengaku, pihaknya melakukan kerja sama dengan pihak sekolah untuk kesiapan bersama antara sekolah dan Unila dalam rangka era globalisasi. Saat ini, kata dia, Unila berada di urutan sembilan secara nasional. Kedepan, lanjutnya, Unila juga akan terus berupaya membuka kelas-kelas internasional diseluruh fakultas yang ada. (Lp)

PEMERINTAHAN

Kelurahan Diimbau Buat RKA 2019 BANDAR LAMPUNG - PEMKOT Bandar Lampung mengimbau agar kelurahan segera menyampaikan Rencana Kerja Anggaran (RKA) dalam hal penggunaan dana kelurahan tahun 2019 dalam minggu ini. Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Bandar Lampung, Khaidarmansyah, melalui Kabid Infrastruktur dan Pengembangan Wilayah, Azwar, mengatakan, sampai saat ini dari 126 kelurahan sudah terdapat beberapa yang menyetorkan RKA. “Ada beberapa kelurahan yang menyetorkan RKA ke kita, tapi belum ada yang fix untuk dibahas dalam Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) sampai saat ini,” kata dia, Kamis (14/2). Dikatakan Khaidarmansyah, pihaknya menyadari dalam pelaksanaan penyusunan RKA memang memiliki keterlambatan, sebab hal ini baru pertama kalinya bagi kelurahan di Bandar Lampung. "Untuk Bandar Lampung memang dana kelurahan ini baru pertama kali, jadi masih terdapat ketidak pahaman dalam proses penyusunan RKA dan lainnya," terangnya. Jika dalam penyampaian RKA tidak selesai pada Jumat (15/2), maka Senin (18/2) mendatang, pihaknya akan mengirimkan surat ke seluruh kelurahan agar cepat menyampaikan. "Kita buat surat edaran lagi kepada para kelurahan, kalau misal besok (hari ini) gak ada yang masuk, maka Senin kita buat surat pemberitahuan kepada seluruh kelurahan agar menyelesaikan proses perencanaan penggunaan dana kelurahan," tandasnya. (Farhan)


4

Jumat, 15 Februari 2019

Direktur Utama : Donald Harris Sihotang. Direktur: Rospita Uli Sitorus. Pemimpin Redaksi/ Penanggungjawab : Zainal Hidayat. Pemimpin Perusahaan: Suhaili. Wakil Pemimpin Perusahaan: Zainal Hidayat. Tim Ombudsman: Al Hajar Syahyan, S.H, M.H Lenistan Naenggolan Korwil : Redaktur Pelaksana : Tampan Fernando Redaktur : Herwanda Pratama Asred: Oscar. Liputan Bandar Lampung : Oscar, Herwanda Pratama, Erik Handoko, Sulaiman, Ricardo. Metro : Johansyah (Ka. Biro). Lampung Timur : Sigit. Lampung Selatan : Sodugaon Sinaga (Ka. Biro), Dirsah Dwi Natalia. Lampung Tengah: Sutowo. Pesawaran : Zainal Hidayat (Ka. Biro), Reza Utama. Tanggamus : Sunaryo, S.Pd (Ka. Biro), Sayuti. Pringsewu : Tutor Manalu.

LampungBarat: Satoris M. Baki (Ka. Biro), Iwan. Pesisir Barat : Nova. LampungUtara: Arnolds Sitorus (Ka. Biro), Sarnubi. TulangBawang: Erwin (Ka. Biro). TulangBawangBarat: Kadarsyah (Ka. Biro), Ari Irawan. WayKanan: Fito Aliesetiady (Ka. Biro). Mesuji : Gusti. Pracetak: Damar Singgih Wicaksono(Ka. Pracetak), Widya Firmadana, Rozaedi, Haykal M N. SekretarisRedaksi : Frima Dayu Siallagan ManagerKeuangan: Linda Rosmala Dewi. StafKeuangan: Andi. ManagerMarketing: Indah Dwi Putri. Sekretaris Marketing : Desisonia Lilia Hadiputeri. StafOnline: Mitha (Koordinator), Mediyansyah, Sigit Pamungkas. Pemasaran: Marozi, Hendra, Dodi, Sigit Darmaji. Security : Andreas Syafryanto. BagianUmum: Yusuf. DesainMedsos: -

Wartawan Kupas Tuntas disertai tanda pengenal dan dilarang meminta atau menerima imbalan dalam bentuk apapun yang berkaitan dengan tugas jurnalisnya. Alamat Redaksi : Jl. Turi Raya Gang Printis Kecamatan Tanjung Senang Bandarlampung. Telp: 0721 - 773331 Fax 0721-773028, E-MAIL:redaksi_kupastuntas@yahoo.co.id, kupastuntas7@gmail.com, Website : www.kupastuntas.co Rekening Bank : Bank Lampung. Cabang Utama. No. Rek. 3800304097944. Bank Mandiri 114-00-0666470-3, Bank BCA 0200-883608, Atas Nama : Donald Harris Sihotang. Penerbit : PT Yobel Irene Media. Percetakan : PT Masa Kini Mandiri - Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Indonesia. Telp: 0721-783593. Isi Diluar Tanggung Jawab Percetakan.

Bupati Tanggamus Roling Dua Kepala Dinas Tanggamus (Kupas Tuntas) GERBONG mutasi pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanggamus kembali bergerak. Kali ini, dua pejabat Pimpinan Tinggi Pratama setingkat Eselon II-b,atau Kepala Dinas dikukuhkan dan digeser oleh Bupati Tanggamus, Dewi Handajani. Kedua pejabat yang baru dilantik itu adalah M. Gilas Kurniawan, dan Mukifli Novem. Gilas yang sebelumnya pejabat demisioner Kepala Dinas Lingkungan Hidup, ia kembali dipercaya kembali menduduki pos lamanya sebagai Kepala Dinas Lingkungan Hidup. Sedangkan Mukifli Novem yang sebelumnya Kepala Dinas Perdagangan, digeser menjadi Kepala Dinas Tenaga Kerja. Posisi lama Mukifli digantikan oleh

Zulfadli yang sudah lebih dahulu dilantik pada tanggal 29 Januari 2019 lalu. Pelantikan kedua pejabat tersebut dilaksanakan berdasarkan Surat Keputusan Bupati Nomor 821.2/267/37/ 2019 tentang Pemberhentian, Pemindahan, Pengangkatan Pegawai Negeri Sipil dalam dan dari jabatan Pimpinan Tinggi Pratama dilingkungan Pemkab Tanggamus. Bupati Tanggamus, Dewi Handajani mengatakan jabatan ini merupakan amanah dan semuanya masih dalam tahapan evaluasi. Untuk itu, ia meminta agar para pejabat berkomitmen bersama-sama bupati untuk menjalankan program-program pemerintahan, pembangunan, termasuk juga pelayanan kepada masyarakat. "Jadi tujuan kita, target kita adalah kemajuan daerah yang pada akhirnya akan membawa kesejahteraan masyarakat," tegas Dewi. (Sayuti)

KESEHATAN

Empat Warga di Lambar Positif DBD LAMPUNG BARAT - UPAYA Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) dan Pemantauan Epidemologi terus dilakukan oleh UPT Puskesmas kecamatan Batuketulis, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) guna mengantisipasi sekaligus menekan jumlah penderita Demam Berdarah Dengue (DBD) di wilayah setempat. Sebab dari delapan laporan susfect DBD, empat diantaranya dinyatakan positif. Kendati demikian, kini tiga dari empat warga yang positif DBD tersebut telah dinyatakan sehat dan sedang dalam proses pemulihan, sementara satu penderita lainnya sedang dalam perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah Alimuddin Umar (RSUDAU). Di temui disela- sela kegiatan PSN, Kepala UPT Puskesmas Batuketulis Sarwo Edy Wahono membenarkan terkait adanya empat warga yang dinyatakan positif DBD tersebut, namun pihaknya memastikan bahwa kini tiga penderita sudah pulih, sementara satu orang diantaranya sudah mendapat penangana medis. "Iya, tapi ketiga penderita Alhamulillah sedang dalam proses pemulihan, sedangkan satu diantaranya sudah di rawat. Sejak pekan lalu sampai hari ini (kemarin red) kami terus melakukan PSN sekaligus menabur dan membagikan serbuk abate. Memang ada beberapa lokasi yang sudah kami temukan ada jentik nyamuk Aedes Aegypti,"ungkap Sarwono, Kamis (14/2). Sejauh ini, ia berharap kepada masyarakat setempat, agar membiasakan hidup bersih dan menggencarkan PSN dengan menambur serbuk Abate yang telah dibagikan serta melakukan gerakan 3M Plus yakni mengubur barang bekas, menguras tempat penampungan air dan menutup tempat penampungan air sedangkan plus nya adalah hindari gigitan nyamuk, tidur pakai kelambu, dan memakai obat nyamuk. (Iwan)

PRINGSEWU - TANGGAMUS - LAMBAR - PESIBAR - MESUJI

SIRAM POHON - WAKIL Bupati Pesisir Barat, Erlina, memerintahkan pegawai Dinas Pariwisata Pesisir Barat untuk menyiram pohon yang kering di area Kantor Dinas Pariwisata setempat, Kamis (14/2). INSERT - WAKIL Bupati Pesisir Barat Erlina sedang memberikan arahan kepada pegawai di Dinas Pariwasata setempat. Foto : Nova/Kupas Tuntas

Warga Pulau Tabuan Dipatok Tarif Pemasangan Listrik Rp4 Juta Warga Pulau Tabuan, Kecamatan Cukuhbalak, Kabupaten Tanggamus mengeluhkan biaya pemasangan listrik (program listrik pedesaan) yang dianggap sangat mahal, dan merugikan masyarakat. Tanggamus (Kupas Tuntas) "PIHAK instalasi mematok harga yang sangat mencekik, yaitu Rp4 juta untuk satu orang calon pelanggan," kata seorang warga Pekon Sukabanjar di Pulau Tabuan, yang wanti-wanti tidak dituliskan namanya, Kamis, (14/2). Menurutnya, biaya sebesar Rp4 juta tersebut, merupakan harga kesepakatan yang diputuskan sepihak oleh aparat pekon dan instalatir dalam hal ini PT. Adi Mitra Sejahtera Electric. "Dengan biaya segitu, warga calon pelanggan hanya mendapat tiga titik lampu, lebih dari itu ya harus bayar lagi," katanya diamini warga lainnya yang juga

enggan dituliskan namanya. Menurut warga, sebenarnya ada pihak lain yang menawarkan pemasangan instalasi baru listrik, bagi warga empat pekon di Pulau Tabuan, yakni, Sawang Balak, Karang Buah, Sukabanjar dan Kuta Kakhang, dengan harga jauh lebih murah, yaitu Rp2,5 juta. Tetapi anehnya, kata mereka, aparat empat pekon tersebut justru memilih perusahaan yang saat ini memasang instalasi. "Anehnya lagi, saat kami di kumpulkan, aparat pekon bilang dari besaran Rp4 juta itu, warga hanya membayar Rp3 juta. Sedang yang Rp1 juta ditanggung pekon. Berarti pekon banyak duitnya ya," kata warga lainnya. Warga menduga, besarnya biaya pemasangan listrik baru

ini karena ada "main mata" antara pihak pekon dengan pihak instalatir. "Aneh saja bang, kalau ada yang lebih murah dengan layanan yang sama, kenapa milih yang mahal," celetuk warga lainnya. Salah seorang warga Sawang Balak mengaku ia meminta perusahaan yang mematok harga lebih murah untuk memasang listrik di rumahnya, tetapi dihalanghalangi oleh oknum yang diduga suruhan aparat pekon. "Ya karena memang sangat butuh listrik, akhirnya saya dengan berat hati mau masang. Tapi terus terang, biaya sambungan listrik itu sungguh memberatkan dan tidak jelas alasannya," katanya kesal. Mat Amin, warga lainnya membandingkan harga pemasangan listrik di Pulau Tabuan yang dipatok Rp4 juta dengan pekerjaan yang sama bagi warga Pulau Pisang, Pesisir Barat yang hanya dikenai Rp1,3 juta. "Saya punya saudara di

Pulau Pisang, dan saya cek sendiri kesana, biayanya hanya Rp1,5 juta, karena disubsidi okeh pemkab setempat. Coba di Pulau Tabuan seperti disana ya, pasti sangat membantu warga," katanya. Sementara berdasarkan penelusuran Kupas Tuntas, mengacu pada Peraturan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Nomor 7 Tahun 2010, tertanggal 30 Juni 2010, menyebutkan, biaya pasang baru meliputi, daya 450 VA Rp337.500, daya 900 VA Rp675.500, daya 1300 VA Rp975.500, daya 2200 VA Rp1.650.000, daya 3500 VA Rp2.712.500, daya 4400 VA Rp3.410.000 dan untuk daya 5500 VA Rp4.262.000 yang disetorkan ke PLN. Dalam peraturan tersebut juga dijelaskan bahwa PLN tidak dibenarkan memungut biaya apapun, selain biaya pasang baru. Pemasangan meteran mulai jaringan (tiang) hingga ke meter, gratis dan merupakan tanggungjawab PLN. (Sayuti)

Banjir dan Gangguan Kamtibmas Jadi Topik Musrenbang Pringsewu (Kupas Tuntas) MASALAH banjir dan gangguan Kamtibmas menjadi topik pembahasan dalam pelaksaan Musrenbang tingkat Kecamatan Gadingrejo, yang berlangsung di balai Kecamatan setempat, Kamis (14/2). Seperti yang diutarakan Kepala Pekon Klaten, Ngadik, dimana selama ini hampir setiap malam, ditemui gerombolan pemuda yang nongkrong di Pekon Klaten terutama di jalan jalur dua menuju kantor Pemda Pringsewu. "Banyak pemuda yang mabuk mabukan, dan sering terjadi tindakan kriminal pencurian dan penodongan," papar Ngadik disela sela Musrenbang. Menanggapi hal tersebut, Kapolsek Gadingrejo, AKP Sarwani menegaskan, urusan

Foto : Manalu/Kupas Tuntas

GELAR MUSREMBANG - KECAMATAN Gadingrejo mengadakan Musrembang, di balai Kecamatan setempat, Kamis (14/2).

keamanan, dan ketertiban harus tanggung jawab bersama karena jika sepenuhnya dibebankan kepada Kepolisian pasti tidak bisa teratasi. "Harus ada juga kesadaran masyarakat itu sendiri, salah satu contoh ada lapo tuak di Pekon Klaten sehingga pemuda gampang

untuk membeli minuman dan akhirnya mabuk mabukan," kata Kapolsek. Demikian juga penertiban Kamtibmas khususnya di komplek Pemda, menurut AKP Sarwani petugas Kepolisian Sektor Gadingrejo selalu hadir setiap ada ancaman terhadap Kamtib-

mas. Selama ini, imbuh dia, Petugas bolak balok melakukan patroli, tapi setelah selesai patroli mereka (pemuda) kembali lagi nongkrong dan ternyata sebagian dari mereka datang dari luar Pringsewu, seperti dari Pesawaran dan Talang Padang. "Belakangan ini sudah 6 orang pelaku tindakan kriminal yang kami amankan dan ditahan dari lokasi tersebut," paparnya. Sementara, Asisten I Bidang Pemerintahan Andi Wijaya menyinggung soal banjir yang tiap tahun terjadi di Gadingrejo seperti di depan SPBU dan sekitarnya. "Meskipun itu kewenangan Nasional karena Jalan Negara tapi ada di wilayah kita, ini cukup memprihatinkan jika hujan turun satu jam sudah terjadi banjir dan ini terjadi dari tahun ke tahun," ujarnya. (Manalu)

Belum Miliki SD, Pekon Kerang Masuk Wilayah Tertinggal Lampung Barat (Kupas Tuntas) DARI 11 Pekon (Desa) yang ada di kecamatan Batu Brak, terdapat 2 Pekon yang masuk kategori pekon tertinggal diantaranya Pekon Kerang, dan Pekon Teba liokh. Kedua Pekon tersebut dikategorikan Pekon tertinggal karena seperti Pekon kerang belum memiliki Sekolah Dasar (SD), dan teba liokh belum memiliki kantor peratin bahkan signal handpone pun masih sulit di dapat. Camat Kecamatan Batu

Brak, Sri Wiyatmi berharap ada penambahan anggaran untuk dua pekon tertinggal itu. Hal tersebut disampaikannya ketika menyampaikan laporan pada acara Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan yang di pusatkan di Pekon Kota Besi, Kamis, (14/2). "Pak Bupati, untuk di kecamatam Batu Brak dari 11 pekon yang ada terdapat 2 pekon tertinggal. Jadi saya selaku Camat berharap adanya penambahan anggaran di dua pekon tertinggal itu agar bisa lepas dari pekon

tertinggal," kata Sri. Sri menjelaskan, Pekon Teba liokh sebelumnya tidak mempunyai kantor pekon, akan tetapi setelah mendapatkan kucuran dana gerbang desa dari pemerintah provinsi Lampung pada tahun anggaran 2018 kini sudah ada kantor, akan tetapi hingga saat ini pekon teba liokh masih kesulitan komunikasi karena sulitnya mendapati sinyal di daerah tersebut. Sedangkan untuk Pekon Kerang, lanjutnya, sangat mengidamkan untuk memiliki SD. Pasalnya, anak-

anak dari Pekon Kerang masih sekolah di pekon tetangga yaitu pekon kota besi sehingga para murid harus menyebrang jalan besar. "Harapan kami dengan telah dilakukannya kegiatan Musrenbang ini, skala prioritas pembangunan dapat di kabulkan dan di tindak lanjuti. Kalaupun belum bisa di tahun ini kami siap menunggu hingga tahun depan asal dua pekon ini lepas dari pekon tertinggal, terlebih kecamatan Batu brak merupakan salah satu kecamatan penyangga di kabupaten Lambar," tandasnya. (Iwan)


PESAWARAN - METRO - TUBA - TUBABA - WAY KANAN

Jumat, 15 Februari 2019

5

Darmajaya Bantu Kembangkan UMKM di Pesawaran Bantu kembangkan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Pesawaran, sebanyak 98 Peserta Mahasiswa dari IIB Darmajaya lakukan Praktek Kerja Pengabdi Masyarakat (PKPM). Pesawaran (Kupas Tuntas) HAL ini diungkapkan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Pesawaran, Kesuma Dewangsa, saat menerima, dan melepaskan 98 Peserta PKPM IIB Darmajaya, di Aula Pemkab Pe sawaran, Kamis (14/2). "Mereka ini nantinya akan coba membantu me ngembangkan UMKM yang yang ada di daerah itu sesuai dengan bidang dan ilmu yang mereka miliki," ungkapnya. Menurutnya, para ma-

hasiswa tersebut nantinya akan ditempatkan di Kecamatan Negeri Katon selama satu bulan. "Peserta PKPM ini akan di laksanakan dari tanggal 14 februari sampai dengan 14 maret 2019 dan akan mengabdi di Kecamatan Negeri Katon yang berjumlah 98 Mahasiswa serta tersebar di 13 Desa dalam 16 Kelompok," ujarnya. Ditambahkannya, pihaknya sangat mengapresiasi IIB Darmajaya yang akan membantu masyarakat Pesawaran dalam upaya pengembangan UMKM. "Keberadaan IIB Darma-

jaya tidak diragukan lagi, apalagi dibarengi dengan PKPM, yang mana Mahasiswa sudah diberi pembekalan dari Kampus. Ini berarti pimpinan telah mempunyai komitmen untuk turut aktif membangun Provinsi Lampung khususnya di Kabupaten Pesa waran," tambahnya. Ia pun menerangkan bahwa, nantinya para peserta PKPM dapat mendapatkan pengalaman saat berada ditengah masyarakat. "Para mahasiswa juga mempunyai kesempatan untuk melakukan pembelajaran, dan pemberdayaan kepada masyarakat melalui program yang telah disiapkan sesuai dengan dinamika, karakteristik dan perkembangan sekaligus menggali potensi yang ada untuk da-

pat dikembangkan demi kesejahteraan masyarakat," terangnya. Ia pun berharap, adanya kegiatan ini dapat berdampak positif bagi masyarakat Pesawaran. "Melalui kegiatan PKPM, mahasiswa diharapkan dapat melakukan proses transfer pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh semasa mengikuti perkuliahan pada IIB Darmajaya sesuai dengan disiplin ilmu masing-masing kepada masyarakat sehingga dapat memberikan manfaat kepada masyarakat dan berhasil guna," harapnya. Ia pun meminta, agar pada kegiatan tersebut tidak ada hal negatif yang terjadi pada saat kegiatan ditengah masyarakat. "Harapan saya selaku Sekretari Daerah

Pelaksanaan PKH Way Kanan Berjalan Lancar TERIMA PKH - SITUASI penyaluran Program Keluarga Harapan tahun 2019, di Gedung Sesat Kecamatan Negeri Agung, Kabupaten Way Kanan, Kamis (14/2).

(Kupas Tuntas) PELAKSANAAN penyaluran Program Keluarga Harapan (PKH) tahun 2019 oleh pemerintah telah disalurkan langsung ke masyarakat lewat Kecamatan yang ada Kabupten Way Kanan. Dalam kegiatan PKH ini, Polri khususnya Polres Way Kanan berikan pengamanan Dana Bansos PKH di Gedung Sesat Kecamatan Negeri Agung, Kabupaten Way Ka-

nan, sehingga kegiatan tersebut dapat berjalan lancar, dan aman. "Beberapa petugas gabungan dari Satuan Sabhara, Sat Intelkam Polres Way Kanan dan Polsek Blambangan Umpu di Pimpin Kaurbinopsnal SatIntelkam IPDA Supriyanto melakukan monitoring dan pengamanan terhadap penyaluran dana Bansos dari Kementerian sosial," terang Kapolres Way Kanan AKBP Andy Siswantoro melalui Kasubag Humas IPTU M. Ali

Mansyur, Kamis (14/2). Ali menambahkan, total penyaluran dana Bansos mencapai Rp. 2.172.875.000 untuk 19 Kampung di wilayah Kecamatan Negeri Agung Kabupaten Way Kanan yang diberikan kepada 1.684 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Kecamatan Negeri Agung. “Bansos PKH tersebut telah di bagikan ke setiap Kampung dan kegiatan masih berlangsung dengan pengamanan dari Polres Way Kanan� terang Kasubag Humas. Ditempat terpisah, Kaur-

binopsnal SatIntelkam, IPDA Supriyanto mengatakan, dengan hadirnya polisi ditengah-tengah warga yang menunggu antrian penyaluran dana tersebut, diharapkan merasa aman, dan kondusif. "Selain kita melakukan pengamanan kiat juga memberikan himbau kepada masyarakat penerima dana PKH untuk berhati-hati dalam membawa uang, jangan sampai terkena modus gendam atau penjambretan," terangnya. (Sandi)

Pesawaran

dian, pembelajaran dan pemberdayaan masyarakat, apalagi mengarah kepada kegiatan politik serta menyimpang dari Syariat Islam," tutupnya. (Reza)

Polisi Tembak Kaki Pelaku Curanmor (Kupas Tuntas)

Pemkab Targetkan Ribuan Pengunjung Hadiri MRSF

JAJARAN Polres Pesawaran kembali berhasil mengamankan pelaku pencurian sepeda motor yang menjalankan aksinya pada tahun 2018 lalu. Hal ini diungkapkan oleh Kapolres Pesawaran AKBP Popon Ardiyanto Sunggoro, Kamis (14/2). "Ya, kita berhasil mengamankan dua pelaku pencurian sepeda motor yaitu Riki Baidi dan Endang Arista warga Desa Banjar Negeri, Kecamatan Way Lima," ungkapnya. Menurutnya, kedua pelaku tersebut menjalankan aksinya pada tahun lalu di Desa Sukaraja, Kecamatan Gedongtataan. "Kejadiannya ini terjadi pada bulan November 2018 lalu, sekitar pukul 03.00 wib, dimana saat itu korban sedang memarkirkan sepeda motornya jenis Honda Supra Fit dengan nomor polisi BE 6803 VM dirumahnya, kemudian kedua pelaku tersebut merusak kunci motornya dengan kunci leter T, dan mengambil motor korban," ujarnya. Akibat peristiwa tersebut, kata dia, korban langsung melaporkan kejadian itu ke kantor Polisi. Berdasarkan hasil Lidik anggota opsnal Polsek ge-

dong tataan bersama dengan tekab 308 Polres Pesawaran kedua pelaku berada di seputaran Desa Taman Sari, kemudian pada hari Rabu (13/2) sekira pukul 18.00 wib, tim gabungan yang dipimpin Kanit resum IPDA David Herlis Dan Kanit Reskrim Polsek Gedongtataan IPDA Mardian segera mengamankan pelaku," katanya. "Namun karena sempat melakukan perlawanan, salah satu tersangka harus dilakukan tindakan tegas terukur berupa penembakan yang mengenai kaki sebelah kiri, sebab membahayakan petugas," tambahnya. Dari hasil pemeriksaan sementara, kedua pelaku tersebut juga pernah melakukan aksi yang sama di sekitaran Kecamatan Gedongtataan. "Berdasarkan interogasi kedua pelaku juga pernah melakukan curanmor di Desa Taman Sari, Kecamatan Gedong Tataan," tandasnya. Karena ulahnya itu, kedua pelaku akan dijerat pasal 363 KUHP tentang tindak pidana pencurian dengan pemberatan Ranmor. "Pelaku saat ini kita amankan di Mapolsek Gedongtataan untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut bersama dengan sejumlah barang bukti yaitu satu buah kunci leter T dan BPKB serta STNK milik korban," tutupnya. (Reza)

BPKAD Tegaskan Gedung PWI Bukan Pinjam Pakai

(Kupas Tuntas) PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Pesawaran targetkan ribuan pengunjung akan hadir pada kegiatan kegiatan Millenial Road Safety Festival (MRSF) yang diselenggarakan oleh Polres Pesawaran. Hal ini diungkapkan oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Pesawaran, Syukur, saat memimpin rapat pemantapan MRSF, di Aula Teluk Ratai, Kamis, (14/2). "Sekitar 9 ribu pengunjung ditargetkan akan hadiri pada kegiatan Millenial Road Safety Festival yang digelar Mapolres Pesawaran bersama Pemda Pesawaran pada 24 Februari 2019 di lapangan Pemkab Pesawaran," ungkapnya. Menurutnya, para OPD juga diminta untuk bisa ikut mendukung kegiatan tersebut. "Setiap OPD harus berkoordinasi dengan jajaran Mapolres Pesawaran sesuai dengan tupoksinya masingmasing, guna mensukseskan kegiatan tersebut," ujarnya. Ditambahkannya, dalam kegiatan tersebut juga akan

Kabupaten Pesawaran berharap kegiatan PKPM IIB Darmajaya di Kabupaten Pesawaran tidak tercemar dengan kegiatan-kegiatan lain diluar nuansa pengab-

Pesawaran

Foto : Sandi/Kupas Tuntas

Way Kanan

Foto : Reza/Kupas Tuntas

MENERIMA MAHASISWA - SEKRETARISDaerah Kabupaten Pesawaran Kesuma Dewangsa, saat menerima dan melepaskan 98 Peserta Mahasiswa Praktek Kerja Pengabdi Masyarakat IIB Darmajaya, di aula Pemkab Pesawaran, Kamis (14/2).

Way Kanan (Kupas Tuntas)

Foto : Reza/Kupas Tuntas

PIMPIN RAPAT - ASISTEN I Bidang Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Pesawaran Syukur, saat memimpin rapat pemantapan Millenial Road Safety Festival di Aula Teluk Ratai, Kamis (14/2).

dilakukan berbagai kegiatan. "Ada berbagai kegiatan yang akan dilaksanakan diantaranya jalan sehat millenial, senam kolosal, deklarasi keselamatan berlalu lintas dan testimoni dari komunitas korban lalu lintas, safety ridding dan freestyle, pengobatan gratis dan donor darah serta ada berbagai door prize menanti," tambahnya. Ia pun menerangkan

bahwa, sejumlah artis ibu kota juga akan hadir dalam kegiatan tersebut. "Kegiatan Millenial Road Safety Festival itu juga akan meng hadirkan artis ibu kota seperti Kiki The Pot ter's, Andika Kangen Band, Iva Lola, Dj Aldo, Dj Sultan Agung dan artis lokal lainnya," terangnya. Selain itu, ia pun mengimbau kepada para OPD agar para jajarannya bisa hadir

dalam kegiatan tersebut. "Diharapkan kepada seluruh OPD untuk menghadirkan seluruh PNS dan THLS nya untuk meramaikan acara Millenial Road Safety tersebut, saya juga minta kepada bagian Tata Pemerintahan agar mem buat surat untuk semua OPD untuk menghadirkan se luruh PNS dan THLS nya pada Minggu, 24 Februari 2019," tutupnya. (Reza)

PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Way Kanan terkesan lamban dalam penyelesaian polemik keberadaan gedung Persa tuan Wartawan Indonesia (PWI) yang dulunya ada l a h K a n t o r B a l a i Wa rt a wan. Polemik ini bermula di tahun 2018 yang mana, pergantian nama Kantor Balai Wartawan menjadi Sekertariat PWI yang di lakukan sepihak tanpa adanya pertemuan antara tokoh-tokoh senior wartawan yang ahirnya memicu permasalah, Kamis (14/2). Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Aset Dae rah (BPKAD) Way Kanan, Ade Cahyadi mengatakan, masalah Gedung Balai Wa rtawan (GBW), yang sekarang sudah berubah nama menjadi Sekertariat PWI menegaskan bukan pinjam pakai.

Ia melanjutkan, sedangkan untuk sejarah pembangunan GBW sendiri dari awal perencanaan pengadaan memang untuk gedung pertemuan Wartawan, yang pembangunannya dari Dinas Pekerjaan Umum (PU), dimana pembangunan untuk tahap pertama di tahun 2009 yang menghabiskan dana sebesar Rp. 323.300.000. Sedangkan tahap yang kedua ditahun 2010 yang menghabiskan dana sebesar Rp. 330.500.000. "Jadi sejarah pembangunan dari awalnya Perencanaan Pengadaan di Peruntukan Gedung Balai Wartawan,�terangnya. Ade menambakan, sedangkan untuk Izin penggunaan barang milik Daerah untuk di operasikan oleh pihak lain, sampai sekarang belum ada secara resmi pengusulan permohonan penggunaan barang milik Daerah untuk di operasikan oleh pihak lain di bidang Aset ke BPKAD oleh PWI. (Sandi)


6

Jumat, 15 Februari 2019

LAMPUNG UTARA PEMERINTAHAN

Rekrutmen PPPK Belum Jelas LAMPUNG UTARA - FORMASI rekrutmen Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kabupaten Lampung Utara (Lampura) belum ada kepastian. Menurut Kabid Pengadaan dan Pengangkatan BKPSDM Lampura Resmi, sampai dengan saat ini pihaknya belum menerima salinan formasi terkait dengan pekerja dengan perjanjian kerja itu. Sebab, KemenPAN- RB baru mengeluarkan surat edaran mengenai pengajuan formasinya. "Surat itu baru kita terima satu pekan ini, disitu baru ada pengajuan dari kabupaten/kota. Untuk pembukaannya sendiri kami belum tahu pasti, dan ini untuk bukan hanya didaerah kita melainkan juga diseluruh Indonesia," kata dia, Kamis (14/2). Menurutnya, perekrutan PPPPK untuk saat ini hanya dialokasikan untuk tenaga honorer K2 dan tenaga penyuluh. Sementara lainnya belum dapat dipastikan, berdasarkan hasil kordinasi yang dilakukan dengan pihak KemenPAN-RB. "Untuk tahap pertama ini, perekrutan hanya dilakukan untuk eks K2 yang belum diterima pada perekrutan CPNSD kemarin. Sisanya adalah tenaga penyuluh, mungkin formasi umum akan dibuka pada tahap selanjutnya," pungkasnya. (LP)

Kepala Bappeda Tekankan Harmonisasi Program Pembangunan Bupati Lampung Utara Agung Ilmu Mangkunegara diwakili Kepala Bappeda Syahrizal Adhar, membuka acara Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Abung Surakarta, Kamis (14/2). Lampung Utara (Kupas Tuntas) DALAM sambutannya, Kepala Bappeda Lampung Utara (Lampura) Syahrizal mene-

kankan pentingnya harmonisasi program dan kegiatan pembangunan, yang penyusunannya dimulai dari bawah. “Harmonisasi program dan kegiatan pembangunan sangat penting. Maka penyu-

sunanya harus dimulai dari musawarah desa lalu diangkat ke musyawarah kecamatan,” kata Syahrizal. Menurutnya, usulan program dan kegiatan dapat berjalan, bila setiap lini, setiap komponen di masyarakat dan di pemerintahan, bersinergi dan bekerja sama secara simultan dan berkesinambungan dalam arah yang positif. Termasuk si-

HADIRI MUSRENBANG - BUPATI Lampung Utara Agung Ilmu Mangkunegara diwakili Kepala Bappeda Syahrizal Adhar, membuka acara Musrenbang Kecamatan Abung Surakarta, Kamis (14/2). Foto: Ist

nergitas antara eksekutif dan legislatif. Menjelang Pemilu 2019, Syahrizal juga berpesan agar seluruh komponen masyarakat dapat menjaga ketentraman, ketertiban dan keamanan di masyarakat. “Silaturahim ditingkatkan dan senantiasa menyelesaikan setiap permasalahan dengan musyawarah dan mufakat, sehingga dapat meminimalisir setiap potensi konflik yang dapat timbul,” ujarnya. Ia berharap, acara musrenbang membawa kebaikan dan kebarokahan bagi seluruh stakeholder, masyarakat Abung Surakarta dan Pemerintah Kabupaten Lampung Utara. (Rls)

Penderita Hidrosefalus Butuh Bantuan Lampung Utara (Kupas Tuntas) ANDRIAN Azzam Faturrahman bayi berusia 7 bulan penderita hidrosefalus membutuhkan bantuan, agar bisa mendapatkan pengobatan yang layak untuk mempercepat kesembuhannya. Saat ini kondisi anak pertama pasangan Eko Saputra dan Ratih Purwasih yang tinggal di Kelurahan Sribasuki, Kecamatan Kotabumi, Kabupaten Lampung Utara, sudah membaik, namun tetap membutuhkan perawatan intensif.

Andrian sempat dirawat selama lima bulan dirawat di rumah sakit di Bandar Lampung, dan menjalani 5 kali operasi, kini keadaannya mulai membaik. Ia pun masih menjalani perawatan jalan. "Pembesaran di kepala mulai mengecil pasca operasi," Kata Ibunda Azzam, Purwasih, saat ditemui di kediamannya, Kamis (14/2). Ia menjelaskan, penyakit yang diderita anak pertamanya tersebut, sejak mulai dari lahir. "Ketahuannya saat hamil 7 bulan dari USG. Dan lahirnya cesar di RS Kotabumi. Setelah keluar langsung dirujuk ke RSUD Abdul Moeloek,"ungkapnya. Ia berharap, ada uluran tangan dari dermawan yang dapat membantu meringankan beban perawatan Azzam saat ini. "Saya berharap Azzam segera sembuh. Kami terkendala biaya akomodasi untuk kontrol, mengingat pekerjaan ayahnya hanya buruh swasta," ungkapnya. (Sarnubi)

LAMPUNG TIMUR KAMTIBMAS

50 Bintara Ikut Latihan Kerja LAMPUNG TIMUR - SEBANYAK 50 siswa Diktuk Bintara Polri SPN Kemiling, Bandar Lampung, mengikuti latihan kerja selama 10 hari di Mapolres Lampung Timur. Upacara pembukaan latihan kerja Diktuk Bintara Polri tersebut digelar Kamis (14/2), di pimpin Kapolres Lamtim AKBP Taufan Dirgantoro di halaman Mapolres Lamtim. "Kegiatan ini termasuk pelatihan penerapan yang didapat selama pendidikan guna mempersiapkan siswa setelah dilantik dari pendidikan selama 7 bulan," jelas Kapolres AKBP Taufan Dirgantoro. Taufan mengatakan, selama mengikuti latihan kerja di Polres Lampung Timur, semua peraturan berlaku sama seperti apa yang sudah diterapkan selama mengikuti pendidikan di SPN Kemiling. "Selama mengikuti Latja (latihan kerja), para siswa kami harap tidak melakukan pelanggaran. Selamat melaksanakan Latja dan senantiasa jaga kesehatan," kata Taufan. (LP)

PEMERINTAHAN

PTDH 14 PNS Jadi Pelajaran LAMPUNG TIMUR - SEKRETARIS Kabupaten (Sekkab) LampungTimur Syaruddin Putera mengingatkan agar PTDH atau pemecatan 14 PNS di lingkungan Pemkab Lamtim dapat dijadikan pelajaran berharga bagi seluruh PNS lainnya. Sebab, apa pun alasannya dan siapa pun yang terbukti melakukan korupsi, dipastikan akan mendapatkan sanksi sangat berat berupa pemecatan. Syahruddin menyampaikan hal itu, Rabu (13/2) di ruang kerjanya, usai menyerahkan SK PTDH 14 PNS di lingkungan Pemkab Lamtim karena telah dijatuhi hukuman berdasarkan putusan pengadilan yang berkekuatan hukum tetap. "Korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN) merupakan salah satu prioritas pemerintah untuk ditangani dan diberantas hingga ke akar-akarnya," kata dia. Dia mengatakan, salah satu upaya yang dilakukan pemerintah guna mengatasi hal itu, terutama pada kasus korupsi yang melibatkan PNS, terbit keputusan bersama mendagri, menPAN- RB, dan kepala BKN, Nomor 182/6597/SJ, Nomor 15 Tahun 2018, dan Nomor 153/KEP/2018. Menindaklanjut keputusan bersama itulah, selanjutnya Pemkab Lamtim memberhentikan tidak dengan hormat (PTDH) ke-14 PNS tersebut. “Jadi, PTDH itu bukan kemauan kami, tetapi memang sudah ada aturan atau ketentuan yang mengaturnya,” kata Syahruddin. (LP)

Korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN) merupakan salah satu prioritas pemerintah untuk ditangani dan diberantas hingga ke akar-akarnya

Foto: Ist

SUPPORT VITA - PEMERINTAH Kabupaten Lampung Timur mendukung penuh VitaApriliani pada ajang pencarian bakat menyanyi dangdut di Indosiar. Dibuktikan dengan kehadiran Wakil Bupati Zaiful Bokhari menyaksikan penampilan Vita di Indosiar Jakarta, baru-baru ini.

Wabup Zaiful Bokhari Support Vita Apriliani Pemerintah Kabupaten Lampung Timur mendukung penuh Vita Apriliani pada ajang pencarian bakat menyanyi dangdut di Indosiar. Dibuktikan dengan kehadiran Wakil Bupati Zaiful Bokhari menyaksikan penampilan Vita di Indosiar Jakarta, baru-baru ini. Lampung Timur (Kupas Tuntas) HASILNYA, Vita Apriliani berhasil masuk babak 48 besar Liga Dangdut (LIDA) 2. Penampilan Vita juga mendapat pujian dari Caren Delano selaku dewan juri yang bertanggung jawab pada pakaian yang dikenakan oleh para peserta.

Caren mengatakan, sangat senang jika ada peserta yang menggunakan gaun dengan motif khas daerahnya. Malam itu, Vita memakai gaun modifikasi Tapis Lampung yang dirancang Aan Ibrahim yang juga asal Lampung. Dalam kesempatan itu, Caren Delano juga memuji penampilan Ketua TP PKK Kabupaten Lampung Timur Putri Ernawati Zaiful Bokhari, yang memakai pakaian bermotif Lada dan Badak yang merupakan simbol khas Lampung Timur. Tak ketinggalan, Wakil Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari juga memberikan cenderamata

miniatur Gajah dan Badak serta syal dan kain batik khas Lampung Timur pada host dan juri LIDA. “Alhamdulillah Vita tadi diumumkan lolos ke babak selanjutnya, namun akan tetap kita dukung terus. Karena malam hari ini berada diurutan yang terakhir dari peserta yang lolos, sehingga kedepan akan kita coba lagi untuk bisa mengintensifkan SMS buat ananda Vita,” kata Zaiful. Zaiful mengaku bangga sebagai warga Lampung Timur, dengan masukknya Vita pada acara tersebut dan menjadi salah satu peserta Liga Dangdut Indosiar. (Rls)


Jumat, 15 Februari 2019

LAMPUNG TENGAH

7

Cegah Penyebaran Penyakit Jembrana

Seribu Ekor Sapi Disuntik Antibiotik Sebanyak seribu ekor sapi di Kecamatan Padang Ratu, Kabupaten Lampung Tengah, disuntik vitamin dan antibiotik agar tidak terjangkit penyakit Jembrana. Lampung Tengah (Kupas Tuntas) KEGIATAN ini diinisiasi Paramedik Veteiner Indonesia (Paveti) Cabang Lampung Tengah, guna membantu pemerintah daerah dalam menanggulangi penyakit Jembrana yang belakangan menyerang ternak sapi. DPC Paveti Lampung Tengah (Lamteng) menerjunan 20 anggotanya untuk menyuntik seribu sapi yang berasal dari Kampung

Haduyang Ratu dan Pa dang Ratu, kemarin. Ketua DPC Paveti Lamteng Andi Antoni mengatakan, kegiatan penyuntikan ternak sapi guna membantu pemerintah daerah dalam menanggulangi penyebaran penyakit jembrana, yang saat ini membuat resah peternak. ”Ini untuk mencegah mewabahnya penyakit Jembrana. Mengingat Lamteng ini merupakan sentra populasi ternak Sapi Bali. Data yang kita punya, Sapi Bali di daerah ini

ada sekitar 65 ribu,” jelasnya. Dikatakan, pihaknya ber s a m a I k a t a n D o k t e r Hewan Indonesia cabang Lamteng juga giat me lakukan penyuluhan mau pun pengobatan, untuk penanggulangan penyakit Sapi Jembrana. Ia menambahkan, akan memberikan obat kepada peternak untuk penyemprotan kandang, supaya sapi terhindar dari terjangkit Penyakit Jembrana. Sementara, Rudiyanto se orang peternak di Kampung Haduyang Ratu mengapresiasi atas kegiatan yang dilakukan Paveti Cabang Lampung Tengah, yang turut memperhatikan nasib peternak. (Towo)

Foto: Ist

SUNTIK SAPI - ANGGOTA DPC Paveti Lamteng menyuntik antibiotik dan vitamin terhadap seribu ekor sapi di Kecamatan Padang Ratu, untuk mencegah penyebaran penyakit Jembrana, kemarin.

SMAN 1 Terbanggi Besar Kurang Komputer

Lampung Tengah (Kupas Tuntas) MENGHADAPI Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK), SMAN 1 Terbanggi Besar, Kabupaten Lampung Tengah, masih kekurangan banyak komputer. Jumlah komputer yang ada belum sebanding dengan jumlah peserta UNBK. “Komputer yang ada hanya 148 unit. Sementara jumlah siswa yang akan mengikuti UNBK ada 354 siswa,” kata Kepala SMAN 1 Terbanggi Besar Stepanus Wasito, Kamis (14/2). Untuk mengantisipasi hal itu, pihak sekolah membagi

Komputer yang ada hanya 148 unit. Sementara jumlah siswa yang akan mengikuti UNBK ada 354 siswa

peserta ujian menjadi tiga sesi, yaitu pagi, siang dan

sore hari. Sehingga, seluruh siswa dapat mengikuti ujian

sesuai jadwal. Stepanus menjelaskan, selama ini pengadaan komputer untuk UNBK dilakukan oleh sekolah secara mandiri. Sedangkan untuk bantuan dari pemerintah pusat maupun provinsi belum ada. Padahal, lanjut dia, selama ini sekolahnya kerap mewakili Kabupaten Lampung Tengah, baik pada tingkat provinsi dan tingkat nasional untuk perlombaan olahraga. “Untuk bulu tangkis, bola basket dan karate adalah cabang olahraga yang menjadi unggulan sekolah ini, dalam lomba baik tingkat provinsi maupun nasional,” pungkasnya. (Towo)

KAMTIBMAS

Terima 78 Siswa SPN Kemiling LAMPUNG TENGAH - KAPOLRES Lampung Tengah AKBP I Made Rasma didampingi Wakapolres Kompol Harto Agung C, menerima 78 siswa Latja Diktukba 2018/2019 SPN Kemiling Polda Lampung di Mapolres setempat, kemarin. Dalam sambutannya, Kapolres mengatakan polisi sebagai penggerak revolusi mental diharapkan bisa dipercaya, humanis, akuntabel dan menjadi contoh bagi masyarakat. “Kalian dituntut mahir dan menerapkan ilmu–ilmu kepolisian yang telah didapat, sehingga bisa menjadi jawaban rencana besar Polri didalam Quick Wins Restra Polri 2019,” jelasnya. Kapolres pun memerintahkan, para mentor dan instruktur semaksimal mungkin memberikan contoh perilaku dan ilmu yang baik, agar menjadi bekal para siswa Latja dalam berdinas. “Para peserta harus bisa menanamkan motivasi yang tinggi, sehingga mampu mengikuti seluruh kegiatan baik mental maupun fisik agar terbentuk insan Tribrata yang dapat diandalkan,” ujarnya. (Towo)

LAMPUNG SELATAN

Nanang Terpukau Permainan Gamelan Siswa SDN 1 Kertosari

BPK Periksa Kendaraan Dinas Lamsel Lampung Selatan (Kupas Tuntas) BADAN Pengawas Keuangan (BPK) RI Perwakilan Lampung melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah kendaraan dinas (randis) milik Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan, Kamis (14/2). Kepala Bagian Perlengkapan Setdakab Lampung Selatan Delfarizi menyebutkan, kendaraan dinas yang lakukan pemeriksaan

merupakan pengadaan untuk tahun anggaran 2018. "Ini dilakukan pengecekan fisik dan administrasinya," kata Delfarizi. Ia menyebutkan, jumlah kendaraan dinas yang dilakukan pemeriksaan oleh BPK sebanyak 19 unit. "Jadi, yang diperiksa ini kendaraan pengadaan Bagian Perlengkapan saja," sebut Delfarizi. Usia melakukan pemeriksaan, pihak BPK RI Perwakilan Lampung menjelaskan bila pengadaan randis sudah sesuai ketentuan. Jerry selaku anggota tim BPK Perwakilan Lampung menjelaskan, pemeriksaan dilakukan sebelum pemerintah Kabupaten Lampung Selatan memberikan laporan keuangan ke BPK. Selain melakukan pengecekan fisik dan administrasi, pihaknya pun ingin memastikan bila pengadaan itu sesuai dengan kontrak. "Kalau kita lihat, ini sudah sesuai," kata Jerry. (Dirsah/Edu)

KESEHATAN

Penderita Demam Dengue Turun Foto: Dirsah/Kupas Tuntas

HADIRI MUSRENBANG - Plt Bupati Lamsel Nanang Ermanto menerima sekapur sirih dari penari Sigeh Pengunten saat menghadiri Musrenbang Kecamatan Tanjungsari yang dipusatkan di Lapangan Sido Mukti, Kamis (14/2).

Penampilan menawan Wildan Fahmi Mubarok dan kawankawan saat memainkan melodi gamelan mengiringi tari Sigeh Pengunten, memukau Plt Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto.

Lampung Selatan (Kupas Tuntas) SELAMA gamelan dimainkan, pandangan Nanang selalu tertuju pada kemampuan para siswa usia sekolah dasar ini, yang dengan lincahnya memaikan alat musik tradisional dari Jawa tersebut. Sebanyak 10 orang siswa SDN 1 Kertosari memainkan gamelan mengiringi tari Sigeh Pengunten saat pembukaan Musrenbang di Ke-

camatan Tanjungsari yang dipusatkan di Lapangan Sido Mukti, Kamis (14/2). "Saya merasa bangga dan terharu dengan kreatifitas adik-adik memainkan gamelan dengan sangat baik. Budaya Indonesia harus kita jaga dan lestarikan. Ke depan, jika ada kegiatan seperti ini, upayakan musiknya dengan gamelan, jangan dengan kaset. Ini lebih enak kedengarannya," kata Nanang. Pada kesempatan ini, Nanang mengundang secara langsung anak-anak penari

Sigeh Pengunten dan pemain gamelan untuk tampil pada acara doa bersama dan malam amal “Peduli Tsunami” Kabupaten Lampung Selatan, yang dijadualkan digelar pada Sabtu (16/2) di halaman GOR Way Handak, Kelurahan Waylubuk, Kecamatan Kalianda. "Bu Yuda (Kadis Pariwisata) nanti anak-anak yang nari sama main gamelan ini tolong bawa ke sana ya," perintah Nanang kepada Yuda Sukmarina selaku Kadis Pariwisata. (Dirsah/Edu)

LAMPUNG SELATAN - KASUS demam tinggi y ang diakibatkan virus dengue yang ditularkan akibat gigitan nyamuk aides aigepty di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bob Bazar Kalianda, untuk priode Febuari 2019 terus mengalami tren penurunan. Direktur RSUD Bob Bazar Diah Anjarini menjelaskan, pada periode Januari 2019, penderita penyakit akibat virus dengue mencapai 120-an penderita. Namun, mayoritas penderita penyakit akibat gigitan nyamuk aides aigepty yang sempat ditangani oleh pihak RS setempat, adalah penderita Demam Dengue (DD) atau belum masuk Demam Berdarah Dengue (DBD). "Kalau untuk sekarang ini, jumlah penderita yang dirawat mengalami penurunan. Ini dapat kita bandingkan dengan penangan di periode Januari. Namun untuk data pastinya, belum kami rinci, karena laporan untuk itu biasanya dilakukan pada akhir bulan," ujarnya, Kamis (14/2). Diah memaparkan, untuk penanganan periode Januari, hampir 90 persen pasien demam akibat virus dengue hanya tergolong menderita DD, sisanya tercatat sebagai penderita DBD. "Paling banyak ya Demam Dengue, kalau yang DBD paling 5-10 persen saja yang ditangani di Januari," ungkapnya. Pihaknya mengapresiasi kinerja jajaran di Dinas Kesehatan yang sejauh telah melakukan tindak-tindak efektif, untuk menekan penyebaran virus dengue tersebut. (Dirsah/Edu)


8

Jumat, 15 Februari 2019

KPK ... pada Hendry Rosyadi sebagai uang pelicin pengesahan APBD 2018. Ia melanjutkan, uang itu diberikan melalui berbagai proses. Sejak awal, DPRD Lamsel memintakan sejumlah uang kepada Sekretaris Daerah (Sekda) setempat Fredy SM untuk uang pelicin pengesahan APBD 2018. Mendapati permintaan itu, Sekda Lamsel terlibat dialog dengan Anjar Asmara terdakwa lainnya, selaku Kadis PUPR. Anjar Asmara kemudian meminta arahan kepada Bupati Lamsel nonaktif Zainudin Hasan yang dari perbincangan keduanya, Anjar Asmara diperintahkan berkoordinasi dengan Agus Bhakti Nugroho. Lalu atas perintah tersebut, sambung Ali, Agus Bhakti Nugroho menanyakan persoalan perintah tersebut kepada Zainudin Hasan, yang kemudian diamini oleh Zainudin Hasan. "Proses ini semua sudah diungkapkan masing-masing pihak. Hanya saja, Pak Ketua DPRD masih membantah tidak menerima. Sanggahan itu sah-sah saja, itu hak dia," terang Ali Fikri. Dari proses itu, Agus Bhakti Nugroho menyiapkan uang Rp 2 miliar yang disimpan di dalam kardus. Lalu, dibawa ke rumah Hendry Rosyadi. "Baik Sekda sudah membenarkan. Pak Zainudin juga sudah, kalimatnya saat itu ya sudah silahkan dikoordinasikan. Agus Bhakti Nugroho juga sudah membenarkan. Ini yang akan kita bantu, karena adalah pintu gerbang untuk melanjutkan perkara ini ke depannya," paparnya. Di sisi lain, ada pula pemberian uang Rp 500 juta dari Zainudin Hasan melalui Agus Bhakti Nugroho kepada Hendry Rosyadi. Ali Fikri menyatakan, bah-

Dari Hal 1

wa hal itu juga menjadi suatu fakta yang baru untuk kemudian dikembangkan lebih lanjut. Dari proses pemberian itu, dalam persidangan terungkap bahwa Zainudin Hasan membenarkan pemberian itu. Begitu pula Agus Bhakti Nugroho. Hanya saja Hendry Rosyadi tetap menepis pernyataan tersebut. "Tidak ada masalah di sana. (Membantah) itu adalah hak Pak Ketua DPRD. Yang jelas sudah ada pembenaran dari yang lain. Itu tetap kita catat," imbuhnya. Atas pemberian Zainudin Hasan yang jika ditotal mencapai Rp 2,5 miliar kepada unsur DPRD Lamsel, maka JPU akan bertindak lebih lanjut. Langkah yang diambil adalah dengan menyerahkan seluruh catatan persidangan yang dianggap dapat mengungkap suatu perkara lebih lanjut ke Direktorat Penyidikan KPK. "Kita akan serahkan semuanya ke Direktorat Penyidikan KPK. Mereka nanti yang putuskan seperti apa ke depannya," ucapnya. Selain langkah itu, KPK juga memiliki langkah lainnya. Yang jika kemudian para anggota legislator Lamsel masih tetap menolak segala penerimaan uang tersebut. "Kita akan turun ke lapangan. Tim akan disebar untuk mencari kebenaran. Kita optimis dan selalu punya banyak cara," pungkasnya. Sementara Kuasa Hukum Agus Bhakti Nugroho, Sukriadi Siregar menyatakan permintaan bantuan ini bukan tanpa alasan. Dia menegaskan, hal itu adalah bentuk dukungan terhadap KPK dalam memerangi korupsi. Selain itu, adalah untuk keperluan Justice Collaborator (JC) yang diajukan kliennya. "Saya kira ini bentuk dukungan penuh kepada KPK untuk mengungkapkan per-

Distribusi ... ku tersebut. Bahkan, ada sekolah yang belum membuka buku bantuan, karena merasa tidak pernah ada pemberitahuan sebelumnya. "Kami tidak tahu mas kalau untuk jumlah bukunya secara rinci, kami hanya menerima rincian diatas kertas serta serah terima dari Disdik secara tertulis saja yakni sebanyak 880 buku," kata Kepala SDN 03 Setia Bumi, Kecamatan Gunung Terang, Apri Irianto. Apri menerangkan, buku yang diberikan ada 18 dus, yang hingga saat ini belum dibuka. Ia pun ragu jika buku yang riil diterima mencapai 880 buku. "Karena kami diberitahu yang mengantar dus-nya jangan dibuka dulu, sebelum diperiksa dari pihak Dinas Pendidikan. Kalau 880 buku sepertinya tidak sampai, tapi dibukti serah terima tertulis 880 buku," terang Apri. Yang lebih mengherankan, SDN 02 Setia Bumi yang belum memiliki perpustakaan pun ikut diberikan buku bacaan tersebut. Akibatnya, buku hanya menumpuk di kantor kepala sekolah. "Sekolah kami menerima bantuan buku bacaan dari Dinas Pendidikan sebanyak 18 dus, yang hingga saat ini belum kami buka dusnya. Untuk perpustakaan sekolah saja kami belum ada, gimana meletakan buku bacaan ini,” kata Ruhari selaku Kepala Sekolah SDN 02 Setia Bumi. Sementara itu, Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) Disdik Tubaba Doni Novalian mengatakan, pihaknya telah melakukan pemeriksaan di semua sekolah penerima bantuan, untuk memastikan jumlah bantuan buku yang diterima. "Untuk bukunya kurang lebih 800 judul, dan kalau untuk jumlah pastinya saya kurang tahu, itu ada di datanya. Tapi yang pasti setiap sekolah menerima jumlah buku yang sama," kata dia, kemarin.

SAMBUNGAN

kara ini. Kami berterimakasih karena permintaan itu diamini," ujarnya. Disinggung mengenai identitas kedua saksi yang menyaksikan pemberian uang Rp 2 miliar itu, Sukriadi Siregar menyebut nama Andi dan Sunyata. Berdasarkan penelusuran, Ketua Fraksi PDIP DPRD Lamsel bernama Sunyata. Ia adalah Ketua Komisi C. Sedangkan Ketua Fraksi PKS DPRD Lamsel bernama Andi Apriyanto menjabat Sekretaris Komisi B. Punya Saham di RS Airan Dalam persidangan kali ini, juga kembali terungkap jika anak kandung Zainudin Hasan yaitu Rendy Zenata, memiliki saham di RS Airan Raya. Ini terungkap saat Rendy Zenata hadir sebagai saksi. Dalam persidangan Hakim Anggota Baharudin Naim bertanya kepada Rendy Zenata apakah mengenal Agus BN. Lantas Rendy menjawab hanya sekedar mengetahui Agus BN. "Saya kenal dengan Agus BN, setahu saya dia tim sukses ayah saya," ujar Rendy. Selanjutnya, Baharudin Naim membahas terkait sejumlah uang sebesar Rp1 miliar yang diberikan kepada Rumah Sakit (RS) Airan Raya atas nama Rendy Zenata. "Kalau yang Rp1 miliar itu benar saudara yang mengirimkan ke RS Airan Raya?" tanya hakim anggota kepada saksi. Rendy menjawab terkait uang tersebut dirinya tidak mengetahui siapa yang mengirimkan. Hanya saja, Ia mengakui pernah memberikan secara langsung ke RS Airan Raya sebesar 200 ribu Dollar AS. "Yang pertama saya tidak tahu, kalau yang kedua itu uang itu untuk sekolah saya. Tapi saya memilih lebih baik disimpan untuk berbisnis, saya buatkan sebagai saham di RS Airan Raya," pungkasnya. (Ricardo) Dari Hal 1

Doni menegaskan, apabila terjadi ketidaksesuaian dengan apa yang disepakati dalam pembagian bantuan buku tersebut, maka pihak Disdik akan memberikan surat teguran. "Artinya kalau memang ada penyimpangan, kita berhak memberikan teguran,” ujar dia. Pernyataan sama disampaikan Sekretaris Disdik Tubaba Budiman didampingi Kasi Keaksaraan dan Kesetaraan Badri, bahwa bantuan buku sudah direaliasikan dan hingga saat ini Dinas Pendidikan belum menerima keluhan apapun dari pihak sekolah yang menerima bantuan. "Kalau untuk jumlah buku yang diterima pihak sekolah, kami tidak mengetahuinya secara rinci. Karena itu dilelang dan dikerjakan oleh pihak ketiga. Terkait persoalan yang menerima tidak ada perpustakaan itu bukan wewenang kami, sebab yang kami berikan bantuan sesuai daftar dari pejabat sebelum kami," terangnya. Ia menambahkan, dalam waktu dekat akan mengecek kembali di lapangan untuk memastikan jumlah buku yang diterima setiap sekolah. Berpotensi Merugikan Negara Sementara itu, Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Pengadaan Buku Koleksi Perpustakaan SD Disdik Tubaba Jumadi menegaskan, jika sampai buku yang diterima sekolah tidak sama, maka rekanan dari CV Bukit Mas Mulia (BMM) berpotensi merugikan keuangan negara. "Untuk jumlah buku dipastikan sebanyak 880 eksamplar, dan seluruh sekolah penerima memdapatkan jumlah buku yang sama. Dan itu sudah diperiksa oleh tim dari Disdik Tubaba sebanyak 7 orang dari sebelum buku itu didistribusikan," kata Jumadi. Jumadi mengungkapkan, jika saat ini ada persoalan yang muncul pada proyek pengada-

an buku tersebut, maka merupakan tanggung jawab rekanan. Sehingga rekanan patut mendapatkan sanksi. "Dan jika ada perbedaan dalam pendistribusian buku sehingga tidak sama, maka itu sudah terjadi kerugian negara. Contoh ada yang menerima 18 dus dan ada yang kurang, itu dipastikan dapat merugikan negara dan bisa kena sanksi," tegasnya. Selain itu, lanjut dia, pada saat pendistribusian buku ke sekolah harus ada laporan berita acara penyerahan yang ditandatangani oleh semua pihak, baik dari sekolah, dinas pendidikan dan perusahaan penyedia. "Karena apabila tidak ada tanda tangan ketiga pihak itu, maka dianggap tidak sah," terangnya. Disdik Harus Bertanggung Jawab Dimintai pendapatnya, Pengamat Hukum Universitas Lampung (Unila) Yusdianto mengatakan, Disdik Tubaba harus ikut bertanggung jawab jika ada kejanggalan dalam proyek pengadaan buku bacaan perpustakaan senilai Rp2 miliar. Mengingat, Disdik Tubaba selaku pihak yang menerima hasil pekerjaan yang kemudian diteruskan ke sekolah. “Seharusnya jika pekerjaan pengadaan buku ada kekurangan jangan diterima dulu dong. Semestinya diingatkan ke rekanan agar melakukan pekerjaan sesuai kontrak,” kata Yusdianto, semalam. Menurutnya, jika kini Disdik baru akan menegur rekanan setelah ada keluhan dari sekolah menerima kurang tepat. Apalagi, setelah pekerjaan dinyatakan selesai. “Jangan terkesan Disdik Tubaba lepas tangan, dengan melemparkan semua kesalahan ke pihak rekanan. Jika Disdik tegas, tentu rekanan juga tidak akan berani melakukan pekerjaan semaunya,” ujarnya. (Irawan/Farhan)

Dikira Acara LGBT,

Pertemuan Komunitas Pria Dibatalkan Acara pertemuan Komunitas Pria se-DIY yang rencananya digelar pada pada 14 Februari 2019 di Sleman batal dilaksanakan. Acara edukasi dengan tema Metamorphosis All for Love ini digelar oleh Yayasan Victory Plus Yogyakarta. Yogyakarta (Kupas Tuntas) SEBELUMNYA, beredar sebuah poster acara pertemuan Komunitas Pria se DIY. Poster diketahui diunggah di grub Facebook Progo Sakti DIY. Terlihat di pojok kanan poster bertuliskan Valentine's Day 2019. Di bawahnya terdapat tulisan Pertemuan Komunitas Pria seDIY. Ditengah-tengahnya terpampang tema acara "Metamorphosis All for Love". Acara ini digelar pada 14 Februari 2019 pukul 18.00-Selasai. Acara dilaksanakan di GSG Building, Villa

Seturan Indah D-10 Seturan, Sleman, Yogyakarta. Terdapat pula di poster dress code berwarna Biru. Di acara tersebut juga dimeriahkan dengan dancer, dan Fashion Show. Poster tersebut menuai pertanyaan dari netizen, terutama karena tulisan Pertemuan Komunitas Pria se-DIY. Dianggap meresahkan Direktur Yayasan Victory Plus Yogyakarta, Samuel Rachmat Subekti saat dikonfirmasi mengaku sudah melakukan pertemuan di Polda DIY terkait acara tersebut. "Saya barusan bertemu di Polda, karena informasi yang berkembang ini pertemuan LGBT. Ya keputusan kami, acara ini dibatalkan, karena sudah menimbulkan keresahan, kami juga tidak mau bikin keresahan lingkungan sekitar juga," ujar Direktur Yayasan Victory Plus Yogyakarta, Samuel Rachmat Subekti saat dihubungi, Kamis (14/02). Dijelaskanya sebenarnya acara ini adalah acara edukasi khusus untuk anggota Yayasan Victory Plus. Karenanya pihaknya tidak mempublikasikan

Korban ... faktor mental penyelenggara negara baik birokrat maupun aparat penegak hukum yang mudah tergoda dengan iming-iming uang meskipun harus mengorbankan harga diri dan jabatan. Mereka tidak sungkan-sungkan untuk meminta imbalan saat dibutuhkan jasanya. Kedua, faktor budaya memberi imbalan yang sudah seperti tertanam begitu dalam di masyarakat. Seseorang merasa malu saat

Dari Hal 1

membutuhkan bantuan atau jasa pihak lain jika tidak memberikan imbalan. Padahal, jasa dan bantuan yang diberikan sudah menjadi tugas dan pekerjaannya. Ketiga, vonis pengadilan yang jauh dari rasa keadilan yang diberikan kepada mereka yang melakukan tindak korupsi dan sejenisnya. Bisa dibilang vonis hakim masih dibawah rata-rata dari tuntutan jaksa. Sehingga, tidak atau belum memberikan efek

Manager ... Agus Suyono (Manager PT Sorento Nusantara (SN) ) dan Agus Purwanto (Direktur PT Purna Arena Yuda (PAY)). Pemeriksaan tersebut merupakan akhir dari pro ses penyidikan selama em pat hari yang dilakukan KPK terkait kasus dugaan

suap dan gratifikasi proyek pengadaan barang dan jasa oleh mantan Bupati Lampung Tengah Mustafa tahun anggaran 2018. Sementara Anggota DPRD Lamteng Heri Sugiyanto enggan berkomentar saat keluar dari ruang pemerik-

saan di Gedung Subarkah SPN Kemiling. Heri terlihat keluar dari Gedung Subarkah sekitar pukul 16.00 WIB dan langsung bergegas menuju mobil Toyota Kijang Innova putih nopol BE 1215 GQ yang terparkir di halaman. (Ricardo) Dari Hal 1

jungi pihak Rektorat Unila. Hasilnya, KPU Lampung mendapat penjelasan jika banyak mahasiswa yang sedang menjalani pendidikan di Unila yang berasal dari luar Bandar Lampung. Ditambah, pada 17 April 2019 mendatang merupakan bukan hari libur semester. Handi menerangkan, telah menjelaskan kepada Pembantu Rektor III Unila Karomani, bahwa pindah memilih diperbolehkan untuk mahasiswa, meskipun beberapa hak suara yang pindah mengalami pengurangan.

Mabes ... rawan bencana itu, sehingga dengan cepat bencana bisa dipulihkan. Kita sudah coba kerahkan di Gunung Anak Krakatau, kita mensinergikan apa yang dimiliki daerah bisa dioptimalkan oleh TNI," katanya. Dia menjelaskan, alutsista yang akan digunakan untuk penanggulangan bencana ialah merupakan alutsista masa damai yang merupakan peralatan yang dibutuhkan oleh TNI guna melaksanakan tugas operasi militer selain perang. "Alutsista saat ini masih diartikan untuk perang. Se-

jera bagi pelanggar hukum. Bila ketiga faktor pemicu korupsi tersebut bisa dihapus, ada harapan kasus korupsi bisa ditekan hingga seminim mungkin. Sebaliknya, bila ketiga factor itu masih dipelihara, sepanjang itu pula korupsi akan terus terjadi. Sudah saatnya semua pihak bergandeng tangan untuk memberantas korupsi. Butuh komitmen yang kuat dan tangguh untuk memerangi korupsi. (**) Dari Hal 1

KPU ... pesantren diperbolehkan dengan dasar data DPTb (daftar pemilih tetap pindahan). Namun, harus mendaptkan izin dari pihak kampus maupun pesantren. "Boleh saja mendirikan TPS di pesantren, kampus atau perusahan-perusahaan dengan dasar DPTb, selagi diizinkan. Tetapi apabila tidak diizinkan, bisa mendirikan TPS di desa atau kelurahan yang banyak DPTb-nya," kata Handi, Kamis (14/2). Untuk membahas hal itu, KPU Lampung pun mengun-

acara tersebut di media sosial. Yayasan Victory Plus Yogyakarta bergerak dalam pendampingan dan memberikan dukungan langsung kepada penderita HIV dan AIDS. “Yang kami dampingi dan layani kan pasien ODHA dan keluarganya. Kami ini lembaga berizin," bebernya. Terkait Komunitas Pria yang tertulis di poster, diakuinya memang acara yang digelar untuk anggota Yayasan Victory Plus khusus yang pria. Hal itu merupakan salah satu metode edukasi pendampingan yang dilakukan oleh Yayasan Victory Plus. “Ada beberapa metode, yang hari ini itu khusus pria, terus yang wanita sendiri. Nah mungkin itu (khusus pria) yang membuat salah presepsi," tegasnya. Disampaikanya tujuan utama dari acara ini adalah perubahan prilaku. Sehingga tema yang diusung adalah Metamorphosis dan sebagai simbolnya adalah kupu-kupu. Namun simbol tersebut berbeda dengan Kupu-kupu LGBT yang terdapat Enam Warna. Sedangkan simbol yang ada diposter acara itu Tujuh Warna. (Kps)

"Info yang disampaikan beliau (Karomani) ada 50% atau sekitar 10 ribuan mahasiswa Unila yang dari luar Bandar Lampung. Maka kalau begitu bisa saja dirikan sekitar 30 TPS di kampus," imbuhnya. Handi menambahkan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan KPU Bandar Lampung untuk meminta segera membuka layanan pindah memilih di Unila, dan memulai pendataan serta membentuk PPS (Panitia Pemungutan Suara). (Sule) Dari Hal 1

dangkan alutsista untuk TNI dalam penanggulangan bencana itu di dalamnya termasuk alat yang dibutuhkan dalam melakukan operasi militer selain perang, khususnya penanggulangan bencana,” tandasnya. Sementara, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Lampung, Sena Adhi Witarta merasa terbantu atas dukungan pihak TNI khususnya peralatan penanggulangan bencana. Menurutnya peralatan bencana yang tersedia di Lampung masih tergo-

long minim. Sehingga hanya mampu untuk menanggulangi bencana alam yang berskala kecil. “Jadi seluruh peralatan penanggulangan bencana harus menjadi satu kesatuan. Kalau hanya kami tak ada artinya jika terjadi bencana yang besar di Lampung. Maka mereka (TNI) saat ini lagi memetakan kebutuhan yang diperlukan, karena Gunung Anak Krakatau ini belum turun statusnya. Artinya jika suatu saat terjadi bencana maka bisa cepat dibantu dengan alutsista," ujar Sena. (Erik)


Jumat, 15 Februari 2019

IKLAN PENGISIAN RACUN API CVCAHAYAABADI, men jual brbgai apar+ pengisian ulang. Jl. Yos Sudarso No.138C (Dpn Budi Wahana Motor) Hub.085107520099/081278001238

KOLAM CV. LAMPUNG POOL kolam renang special pembuatan kolam renang atau waterboom,www.lampungpool.multi ply.comHub:081369144878,PinBB:21810105. SEWA TEMPAT ACARA BAGASRAYALAMPUNGmenyewakan tempat untuk acara : a. Pesta pernikahan Adat/Nasional, b. Resepsi pernikahan, c.Perayaan Ulang Tahun/ Khitanan,d.Seminar/Reuni/LokaKarya, e.PerayaanHariRaya,f.Danacara–acara lainnya. Jl. Soekarno Hatta Way Dadi, Sukarame Bandar Lampung, tlp 0721 782223,3541919.Fax0721785229.Untukinfo lengkaphub.LimSriyani081279165253

JASA KAMI melayani jasa penyusunan dokumen UKL, UPL, Pelaporan Semesteran Implementasi UKL, UPL. Hubungi CV. A b a d i Konsultan. Tlp (0725) 42128 atau Bapak Kelik 0823 06533871.

KOST-KOSAN KOST-KOSTANhrian/minggu/Bln,Fas: AC,TV,Kmrmandididalam,ParkirLuas &Aman.Hub.085384565777.Jln.P.Antasari No.171B.Lampung,HrgMulai100rb/Hari. TERIMA KOS/KONTRAKAN, P/ W, bln/thn, termasuk air, lok. dkt pertokoan &Jln Protokol, Fas : Air S.bor grtis, KM dalam, Lstrik Pulsa, Dapur, Tmpt Jemuran Msng”, Prkir Luas & Aman. Hub: PONDOK AIMAR JL.Raja Ratu, No.10, Lab. Ratu. CO Pemilik : 0853 8019 4555 / 0822 8037 6456 / 0853 6961 3489.

PERLENGKAPAN LAB "ANIMO CHEMICAL & LAB": men jual bahan kimia industri dan labora torium, serta menj ual perlengkapan safety. hrga terjangkau jln pemuda 126 depan chandra. Hub: 08127289997.

RUMAH KONTRAKAN DIKONTRAKKAN Perum Palem Asri Way Kandis 1, 2, 3 Kemiling, Labuhan Dalam, Kedamaian, Tirtayasa, Kali anda, Metro, Natar. Hub NoTlpKantor(0721)486313/BapakBoy :085269222797/Bapak Ari:085208466595.

JUAL RUMAH RUMAH Dijual Cepat , Jl Raya Pagelaran No 369, Kab Pringsewu, pinggir jalan besar sebelum pasar, Lt. 2000 m Lb. 300 m, siap huni, bisa usaha, halaman luas, 2,2 M. Hub pemilik 085269692909,081272193361,0811919121

KOPERASI KOPERASISIMPANPINJAMMAK MURMANDIRI.AndaseorangKarya wan PT butuh uang mendadak? segera hubungi kami !! Syarat Lengkap LangsungCair...!!!1.SKKaryawan(Tetap/ Kontrak) 2. Kartu jamsostek + Saldo Jamsostek3.BukuTabunganGaji+ATM 4.IjazahTerakhir+SlipGaji5.FotoCopy KTPdanKK.Jl.SoekarnoHattaNo.52D SukabumiIndah,Bandarlampung.Telp :0721-709216/081398800360 KOPERASISIMPANPINJAMMAK MURMANDIRI.AndaseorangKarya wan PT butuh uang mendadak? segera hubungi kami !! Syarat Lengkap LangsungCair...!!!1.SKKaryawan(Tetap/ Kontrak) 2. Kartu jamsostek + Saldo Jamsostek3.BukuTabunganGaji+ATM 4.IjazahTerakhir+SlipGaji5.FotoCopy KTP dan KK. Jalan Yos Sudarso, No.71 A,BumiWaras,Telukbetung.Telp:(0721) 5605056,HP:081321214893.

KOPERASI KOPERASISIMPANPINJAMMAK MUR MANDIRI. Anda Seorang karyawan PT butuh uang mendadak? Segera hubungi kami!! Syarat lengkap langsung Cair!! 1. SK Karyawan (Tetap/ Kotrak), 2. Kartu Jamsostek + Saldo jamsostek.3.Bukutabungangaji+ATM.4. IjazahTerakhir+SlipGaji.5.FotocopyKTP danKK.JlRayaHajumena,No.28Natar, Lamsel(SampingYamaha).07215613282.

SANGGAR BUNGA TERIMA PESANAN BUNGA PAPAN UCAPAN KECIL MAUPUN BESAR, SEDIAPARTAI BESAR. HUB: 0852 7971 4488.

MUSIK SINARTA Musik perni kahan, Saur matua, Orgen Tunggal, PestaBonataon, DalamdanLuarKota.Hubunginsegera: 085216105475. Drs. Edison E. Sinurat.

HOTEL HOTEL LUSY Jln. Diponegoro Nomor 186 Bandarlampung 100-200 Ribu. Free Wifi. Hubungi : 0721-471020

JUAL BELI LOGAM MORA Jaya,jualbelilogam,besituadll. Alamat: jln soekarno hatta, srengsem sampingsopjanda.Hubungi:081379933788

9

DIJUAL DIJUALcepatsebidangTanahLebar52 meter Panjang 70 meter di Seputaran Terminal Menggala Lingkungan Gambar Gunung Sakti Kelurahan MenggalaSelatanKecamatanMenggala KabupatenTulangBawangatautepatdi samping Hotel Sarbini, Sangat cocok untuk mengembangkan usaha anda. Hubungi Yuni Tarmisi : 081294478630


10

Jumat, 15 Februari 2019

SELEBRITI

Ahmad Dhani Tulis Surat untuk Ibunya

Al Ghazali

Musikus Ahmad Dhani menulis sebuah surat dari Rutan Medaeng, Surabaya. Surat tersebut dia tujukan untuk untuk ibunya, Joyce Theresia Pamela Kohler. KUPAS TUNTAS JAKARTA - "SURAT untuk Mama... Dari Anakmu tercinta," ungkap Ahmad Dhani mengawali surat yang dititipkan kepada pengacara Ali Lubis, Kamis (14/2). Pentolan Dewa 19 itu berkeluh kesah soal penjara dalam suratnya. Bapak lima anak ini menilai penjara adalah tempat untuk melatih kesabaran. "Ma, penjara bagi mereka yang tidak bersalah... adalah STIK. Sekolah Tinggi Ilmu Kesabaran," ujar Ahmad Dhani. Menurut Ahmad Dhani, sejauh ini dia perlahan menjadi pribadi yang lebih

sabar. Dia pun berpesan agar mamanya tidak sedih dan menangis. "Alhamdulillah sekarang aku menjadi orang yang lebih SABAR. Mama jangan

sedih, mama jangan menangis. Keluar dari penjara laknat ini. Insyaallah aku menjadi orang yang lebih SABAR," beber ayah Al Ghazali itu. "Ahmad Dhani. Hotel Medaeng 13 Februari 2019," tutup Ahmad Dhani di ujung surat. (Jpnn)

Ahmad Dhani

Dewi Perssik Ungkap Kisah Mengharukan di Sekolah Ribut di Pinggir Jalan, Al Ghazali Dorong Kekasih Hingga Terjatuh KUPAS TUNTAS JAKARTA - VIDEO yang diduga Al Ghazali ribut dengan kekasihnya, Alyssa Daguise viral di media sosial. Dalam video singkat yang diunggah akun gosip Instagram lambe_turah itu memperlihatkan sosok mirip Al Ghazali berteriak di pinggir jalan. Terdengar suara perempuan yang merekam video tersebut dari dalam mobil. "Wah Al ribut Al ribut," katanya. Adegan dalam

video itu berlanjut dengan memperlihatkan seorang perempuan yang diduga Alyssa Daguise mendekati kekasihnya. Namun mengejutkan, Al Ghazali terlihat mendorong perempuan itu dengan keras hingga terjatuh. “Astaghfirullah. Hah, kenapa. Wah wah Al mabuk," sambung perekam video itu. Tak puas mendorong, Al terlihat berjalan ke arah kekasihnya itu namun

dipegangi oleh temantemannya. Alyssa juga terlihat berusaha menghampiri kekasihnya itu, namun dihalangi teman-temannya. Walhasil, video itu langsung menuai komentar beragam dari warganet. Mereka menyayangkan kejadian tersebut. Hingga berita ini diunggah, belum ada tanggapan resmi dari Al Ghazali maupun Alyssa Daguise tentang pertengkaran itu. (Jpnn)

Nikita Mirzani Tak Akan Pakai Nama Latief untuk Bayinya KUPAS TUNTAS JAKARTA - NIKITA Mirzani sempat menyebutkan calon nama anaknya yang akan dilahirkan nanti. Nikita Mirzani menyebutkan nama Aldiro Latief. Namun, karena menimbulkan pro dan kontra, Nikita pun mengurungkan niatnya itu. "Nggak tahu, nggak pakai juga nggak apa. Nggak kaya juga, ngapain," ujar Nikita Mirzani ditemui usai sidang perceraiannya dengan Dipo Latief di Pengadilan Agama

Jakarta Selatan, Kamis (14/2). Tak ingin membeberkan nama lengkap calon anak ketiganya itu, Nikita Mirzani justru mengungkap arti nama calon anak laki-lakinya tersebut. "Namanya punya arti menerangkan hati semua manusia yang gelap hatinya," ungkap perempuan yang akrab disapa Niki ini. Menurut Nikita Mirzani, jika kelak setelah anak lahir dan Dipo tak mau mengakuinya sebagai anak, hal itu tak menjadi masalah baginya.

Dia percaya mampu mengurus anaknya sendiri. "Siapa juga yang mau diakui? Diakuin mau nggak diakuin itu tidak menjadi kebanggaan buat saya. Karena saya nggak pernah menyusahkan hidupnya (Dipo). Yang ada hidup dia yang saya bikin senang. Nggak ada lah (nama Latief ), ngapain juga? Nanti kalau anak ini udah sukses kan nggak ada yang tahu ada utang piutang keluarga itu atau apa, aduh ribet. Tidak usah," tandas Nikita Mirzani. (Lp6)

Ifan Seventeen Rilis Lagu Pertama Setelah Tragedi Tsunami Ifan

KUPAS TUNTAS JAKARTA - IFAN Seventeen akhirnya kembali bernyanyi setelah bencana tsunami menewaskan personel Seventeen beserta istrinya, Dylan Sahara. Untuk pertama kalinya, dia meluncurkan sebuah lagu hasil kolaborasi dengan band Armada

berjudul Demi Tuhan Aku Ikhlas. "Demi Tuhan Aku Ikhlas. Alhamdulillah single baru Armada featuring aku, sudah resmi rilis di YouTube," ungkap Ifan Seventeen lewat akun Instagram miliknya, Kamis (14/2). Pria 35 tahun itu mengaku mempersembahkan lagu tersebut untuk personel dan kru Seventeen yang meninggal akibat tsunami Banten pada 22 Desember 2018 lalu. Tidak terkecuali untuk istrinya, Dylan Sahara yang ikut meninggal dunia saat menemani Seventeen tampil di Tanjung Lesung. "Lagu ini aku persembahkan teruntuk sahabat sepanggung sehidup sematiku, Alm Mas Bani, Mas Herman, Mas Andi, Mas Oki, juga Mas Ujang. Dan juga untuk istriku tercinta yang

selalu menjadi yang tercantik di hidupku Dylan Sahara," ujar Ifan Seventeen. Terkait peluncuran lagu ini, Ifan Seventeen mengucapkan terima kasih kepada Armada. Dia merasa terharu karena sudah diberikan kesempatan untuk berkolaborasi lewat lagu Demi Tuhan Aku Ikhlas. Lagu tersebut menjadi karya pertama Ifan Seventeen sejak kehilangan personel Seventeen dan istrinya yang menjadi korban tsunami. "Wahai sahabat-sahabatku tersayang @maiarmada @rizalarmada @andit_armada terima kasih sudah memperbolehkanku untuk berkeluh kesah di single baru Armada. Semoga Allah membalas semua kebaikan kalian serta selalu memberi keberkahanNya yang berlimpah," imbuh Ifan Seventeen. (Jpnn)

KUPAS TUNTAS JAKARTA - NAMA pedangdut Dewi Perssik terkadang muncul bersama kabar kurang sedap. Seperti beberapa waktu lalu, ia menjadi perbincangan publik karena perseteruannya dengan keponakannya, Maria Meldianti. Namun di balik itu semua, ternyata pedangdut yang memiliki nama lengkap Dewi Murya Agung itu adalah sosok wanita pekerja keras. Melalui akun Instagram pada Rabu (13/2), dengan mengunggah potret dirinya sedang menikmati liburan di Inggris, Dewi Perssik mengungkap kisah masa mudanya yang rela bekerja keras untuk keluarga. "Aku sibungsu yang selalu mencintai kelu-

argaku. Dari usia sgt muda masa2 indah sekolahpun aku sudah bekerja tanpa ortu dan klrgku ku tau. Anak bungsu yang selalu kerja keras pagi siang malam tanpa mengenal waktu dan lelah," tulis Dewi Perssik di keterangan fotonya. Pedangdut kelahiran Jember, 16 Desember 1983 tersebut menceritakan bahwa sejak usia 18 tahun, ia memberanikan diri untuk mencari nafkah di Jakarta walaupun tanpa sanak saudara. "Dulu, 18 tahun usiaku yg semestinya masih membutuhkan perlindungan dan kasih syg serta kemanjaan klrg, tapi tekad aku lebih kuat dan memberanikan diri utk berjuang, gigih, mandiri mencari nafkah dijakarta tanpa sa-

Dewi Perssik

nak saudara," tuturnya. Siapa sangka di dalam perjuangannya untuk meraih kesuksesan, ternyata seorang Dewi Perssik harus menerima cibiran sampai fitnah dari sekelilingnya. Namun, ia tetap kuat dan bertekat untuk meraih keberhasilan yang dapat membanggakan keluarganya. "Menghadapi setiap cibiran, hinaan, celaan bhkan fitnah hanya ingin mencapai kesuksesan yang barokah, bisa membanggakan ortu dan kakak2ku amin," ungkap wanita berusia 33 tahun tersebut. Tetapi akhirnya, dari setiap ujian yang terjadi silih berganti di kehidupannya itu Dewi Perssik mendapatkan banyak pembelajaran. Dan kini, pedangdut yang terkenal dengan ciri khas "goyang gergaji" tersebut, menyatakan ingin menjadi pribadi yang lebih bijaksana dan mencintai diri sendiri serta orang-orang yang menghargainya. "Dan sekarang aku mencoba utk bijaksana dan lbh waspada dalam melangkah, waktunya aku mencoba mencintai diriku, dan memprioritaskan diriku, dan orang2 yang menghargai cintaku dan perjuanganku. DIRIKU BERHARGA ....Nite from london," ungkapnya. (Lp6)

Teringat Gisel Terus, Gading Marten Ingin Pindah Rumah KUPAS TUNTAS JAKARTA - PASANGAN selebritas Raffi Ahmad dan Nagita Slavina bertandang ke kediaman Gading Marten. Telah berteman selama 16 tahun, Raffi dan Gading hidup bertetangga di kawasan Cinere, Depok. Membuat vlog Q&A, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina membacakan sejumlah pertanyaan dari warganet untuk Gading Marten. Salah satunya dari akun @civasnackshop. "Gimana keseharian Gading setelah bercerai, sepi enggak?," tanyanya. Usai resmi bercerai, teman-teman Gading Marten senantiasa menemani bahkan menginap di rumahnya. Namun, ia tetap merasa kesepian saat tidur sendiri lantaran putrinya, Gempi, sedang bersama ibundanya. “Antara sepi dan enggak, sih. Enggak tahu temanteman gue terlalu baik atau gimana, mereka bergantian menginap di sini. Tapi

merasa kesepiannya kalau tidur sendiri, saat Gempi enggak menginap di sini,” balas Gading Marten, dalam tayangan saluran Rans Entertainment, Rabu (13/2). Diketahui, Gading memiliki rumah di kawasan Rempoa, Tangerang

Gading Marten

Selatan. Usai mantap untuk berpisah, Gading Marten memutuskan untuk tinggal kembali di rumah lamanya di kawasan Cinere, Depok. “Saat Gisel sudah masukkan gugatan (cerai), gue memutuskan untuk pindah ke sini. Sebelumnya, adik lu mau beli rumah ini kan. Untung enggak jadi, daripada gue balik ke rumah bapak gue lagi. Malunya double,” ucap Gading Marten. Diakui Gading, dirinya masih sering teringat kenangan saat masih bersama dengan Gisel. Alhasil, ia pun berencana untuk pindah rumah. “Rumah ini banyak memorinya, sejak menikah langsung tinggal di sini. Itu yang lumayan berat, sih. Gue nengok ke kanan dan kiri 'kayaknya dulu di kasur ini ramai ya, apa gue harus pindah rumah lagi'. Gue sempat berpikiran cari-cari rumah tetangga yang kosong. Jadi tetap di Andara, tapi ganti rumah,” papar Gading marten. (Lp6)


Jumat, 15 Februari 2019

EKONOMI

11

Bulog Sortasi 6.800 Ton Beras JAKARTA - SEBANYAK 6.800 ton beras turun mutu terdapat di Divre Bulog Sumatera Selatan dan Bangka Belitung. Perum Bulog pun segera melakukan sortasi beras turun mutu yang ada. "Saat ini, sedang kami lakukan mekanisme internal dengan dilakukan proses sortasi dan pemisahan di unit gudang yang berbeda untuk menghindari terkontaminasinya beras baik," ujar Sekretaris Perusahaan Perum Bulog Arjun Ansol Siregar melalui siaran pers, Rabu (13/2). Beras turun mutu yang terdapat di Bulog Divre Sumsel dan Babel adalah beras yang tidak untuk disalurkan. Beras tersebut merupakan hasil pengadaan Dalam Negeri yang berusia lebih dari satu tahun. Proses sortasi dilakukan untuk memisahkan beras yang masih aman konsumsi dan beras yang tidak aman konsumsi dengan terlebih dahulu dilakukan pengecekan di laboratorium bersertifikat. Ia menjelaskan, hasil laboratorium menjadi penentu langkah selanjutnya. Untuk beras dengan kualitas berada di bawah ambang batas keamanan pangan akan dijual sebagai bahan pakan ternak. Sedangkan beras yang tidak bisa untuk bahan pakan ternak akan dilakukan pemusnahan. Penugasan Perum Bulog untuk melakukan pembelian gabah maupun beras dalam negeri mengacu kepada Inpres Nomor 5 Tahun 2015 tentang Kebijakan Pengadaan Gabah/Beras dan Penyaluran Beras oleh Pemerintah. Pengadaan yang cukup besar dan tidak diimbangi dengan penyaluran, mengakibatkan terjadinya penumpukan stok beras di gudang Bulog. Selain itu, kebijakan pemerintah yang terus mengurangi pagu Bansos Rastra setiap tahun secara bertahap ke Bantuan Pangan Non Tunai yang tidak mewajibkan beras berasal dari Bulog ikut mempengaruhi perputaran barang Bulog. Pagu Rastra di provinsi Sumsel di tahun 2017 sebanyak 68 ribu ton mengalami penurunan di 2018 menjadi sebanyak 44 ribu ton dan di tahun 2019. Pagu Bansos Rastra untuk bulan Januari dan Februari menjadi sebanyak 5.400 ton. "Hal ini tentu mempengaruhi manajemen stok di Bulog," katanya. Beras merupakan komoditas yang mudah rusak (perishable) karena dalam setiap butiran terdapat unsur-unsur kimia yang dapat mengalami perubahan fisiologis. Beras dengan kualitas baik dan dirawat dengan baik tetap memiliki batas usia penyimpanan. Sebab, hingga saat ini belum ada teknologi perawatan yang bisa menghentikan perubahan fisiologis beras. Perawatan beras yang dilakukan saat ini berfungsi memperlambat penurunan mutu beras.(Rpk)

PELATIHAN - SEPULUH petugas dari Palestina mendapatkan pelatihan Inseminasi Buatan (IB) dari pemerintah Indonesia dan Jepang. Pelatihan dengan judul Sustainable Fish Farming Through the Adoption of Artificial Inseminasi Technology tersebut terselenggara atas kerjasama antara Pemerintah Indonesia dan Pemerintah Jepang dengan pendanaan melalui Japan International Cooperation Center (JICA), Rabu (13/2). Foto: Ist

Tiket Garuda Indonesia Group Turun 20 Persen Garuda Indonesia Group mengumumkan penurunan harga tiket untuk semua rute penerbangan sebesar 20 persen. Direktur Utama Garuda Indonesia Adi Askhara mengatakan penurunan harga tiket tersebut dilakukan mulai Kamis (14/2). Jakarta (Kupas Tuntas) DENGAN begitu, Ari menegaskan semua maskapai di bawah Garuda Indonesia Group yaitu Garuda Indonesia, Citilink Indonesia, Sriwijaya Air, NAM Air menerapkan penuruan harga tiket tersebut untuk semua rute penerbangan. "Ini sejalan dengan komitmen dan upaya peningkatan akses konektivitas udara bagi masyarakat," kata Ari, Kamis (14/2). Selain itu, Ari menegaskan penurunan tarif tiket pesawat tersebut juga merupakan

tindak lanjut dari inisiasi awal Indonesia National Air Carrier Association (INACA). Sebab, sebelumnya penurunan harga tiket menurut Ari baru berlaku di beberapa rute penerbangan. Ari mengatakan Garuda Indonesia Group juga mempertimbangkan aspirasi masyarakat dan sejumlah asosiasi industri nasional. Termasuk arahan dari Presiden Joko Widodo ( Jokowi) mengenai penurunan tarif tiket penerbangan dalam mendukung upaya peningkatan sektor perekonomian nasional. "Ini khususnya untuk menunjang pertumbuhan sektor

pariwisata, UMKM, hingga industri nasional lainnya, mengingat layanan transportasi udara memegang peranan penting dalam menunjang pertumbuhan perekonomian," jelas Ari. Dengan begitu, Ari memastikan komitmen penurunan harga tiket tersebut sejakan dengan dengan sinergi intensif yang dilakukan seluruh pemangku kepentingan. Terutama kata dia, dalam memastikan akses masyarakat terhadap layanan transportasi udara tetap terjaga. Sebelumnya, tingginya harga tiket pesawat dinilai memberi dampak panjang. Ketua Umum Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Haryadi Sukamdani Selain mengatakan selain terjadinya penurunan jumlah penumpang, juga berdampak

pada berkurangnya omzet hotel dan restoran. "Ada pengurangan antara 20 sampai 40 persen turunnya potensi. Itu sudah pengaruh," ujar Haryadi, Rabu (13/2). Haryadi menuturkan penurunan 40 persen tersebut berada di wilayah Indonesia timur. Secara kebetulan, kata Haryadi, tiket menuju kawasan tersebut cukup mahal sehingga memberi dampak signifikan. Harga tiket tersebut menurut Haryadi membuat banyak jadwal pertemuan nasional yang tadinya diselenggarakan di wilayah Indonesia timur terpaksa ditunda atau dipindahkan ke Pulau Jawa atau Indonesia bagian barat. Sementara untuk jadwal pertemuan daerah, turut melakukan penundaan atau pembatalan. (Rpk)

Bupati Loekman Gotong Royong di Sumberkaton Bupati Lampung Tengah (Lamteng) Loekman Djoyosoemarto kunjungan kerja (Kunker) di Kecamatan Seputihsurabaya, Kamis (14/2). Salah satu kegiatannya yaitu gotong royong bersama masyarakat. Lampung Tengah (Kupas Tuntas) GOTONG royong berlangsung di Kampung Sumberkaton. Yakni membuat jalan tembusan penghubung Dusun 3 A dan Dusun 2 kampung setempat. Dalam kesempatan itu, Loekman langsung memimpin gotong royong dengan menurunkan alat berat milik Dinas PU Bina Marga Lamteng. Sebelum gotong royong dimulai, Loekman menyampaikan apresiasinya terhadap antusias warga di Kampung Sumberkaton. "Saya bangga sekali dengan kekompakan yang diperlihatkan masyarakat Sumberkaton," ujar Loekman. Menurut Loekman, kekompakan masyarakat dalam bergotong royong harus dijaga terus menerus. "Jangan sampai hanya ada bupati saja berangkat gotong-royongnya. Tetapi harus dilakukan terus menerus," tegas Bupati. Dikatakan Loekman, gotong royong adalah budaya

asli bangsa Indonesia. "Sebagai warga kita harus membudayakan leluhur kita yang sudah turun temurun. Yaitu semangat gotong royong," terus Loekman. Apalagi, saat ini semangat gotong royong di tengah masyarakat sudah mulai pudar. Jauh berbeda dengan zaman dahulu. "Kalau dulu pak kakam nabuh kentongan masyarakat sudah berbondong-bondong dating melaksanakan gotong royong. Sekarang, kentongan dipukul sampai pecah pun cuma segelintir orang yang datang," selorohnya. Selain akan menambah keakraban masyarakat, budaya gotong royong juga akan sangat membantu pemerintah daerah dalam memperbaiki infrastruktur yang sangat dibutuhkan masyarakat. "Mengingat keuangan daerah kita tidak akan mencukupi jika semua mengandalkan pemerintah. Dengan semangat gotong royong mari kita bersama-sama membangun daerah," tutupnya. Ratusan Km Jalan Kabupaten Segera Diperbaiki Pembangunan infrastruktur masih menjadi prioritas bagi Pemkab Lamteng dibawah kepemimpinan Bupati Loekman Djoyosoemarto. Namun demikian, Pemkab tetap memperhatikan kemampuan keuangan daerah. Bupati Loekman di selasela kegiatan gotong-royong di Seputih Surabaya mengatakan, saat ini kurang lebih 580an kilometer jalan

Loekman Djoyosoemarto Bupati Lampung Tengah

Foto : Ist

GOTONG ROYONG - BUPATI Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto gotong royong bersama masyarakat di Kampung Sumberkaton, Kamis (1/2).

kabupaten dalam kondisi rusak. Secara bertahap, Pemkab akan memperbaiki kerusakan itu. Ditargetkan hingga 2020, setidaknya Pemkab mampu memperbaiki ratusan kilometer jalan yang rusak. "Infrastruktur tetap prioritas. Sesuai kemampuan

keuangan daerah, ada ratusan kilo yang akan dibangun sampai 2020," kata Bupati. Menurut Loekman, infrastruktur jalan tetap menjadi prioritas mengingat fungsinya sebagai penopang perekonomian. Jika transportasi lancar, diharapkan biaya

operasional yang harus dikeluarkan dalam kegiatan ekonomi lebih kecil. Kadis Bina Marga Lamteng, Ismail mengatakan ada sekitar 1.300an kilometer jalan kabupaten, yang menghubungkan antar kecamatan di Lamteng. Dari total pan-

jang jalan kabupaten itu, sekitar 45 persen dalam kondisi rusak. Sisanya, 55 persen, kondisinya baik. “Pemkab menargetkan pada 2020, sekitar 70 persen jalan kabupaten di Lamteng dalam kondisi baik,� ucapnya. (Adv)


Berlangganan & Keluhan Pelanggan Hubungi: 0852 0855 3166/0823 7449 4987

WWW.KUPASTUNTAS.CO

Email kupastuntas7@gmail.com

Rp4000 | JUMAT, 15 FEBRUARI 2019 www.kupastuntas.co

PEMILU 2019

Polisi Kawal Distribusi Surat Suara TANGGAMUS - SURAT suara untuk Pemilu 2019, telah tiba di gudang penyimpanan KPU Tanggamus, di Balai Pekon Gisting Atas, Kecamatan Gisting, Rabu (13/2) malam. Dari awal pengiriman hingga pembongkaran surat suara yang diangkut menggunakan tiga truk besar itu, mendapat pengawalan ketat dari Polres Tanggamus dan Bawaslu Tanggamus serta anggota Bawaslu Provinsi Lampung. Ketua KPU Tanggamus, Otto Yuri Saputra, mengatakan, logistik jenis surat suara yang tiba itu untuk Pileg dan Pilpres 2019. Sedangkan untuk jumlah pastinya belum diketahui lantaran belum dibuat berita acaranya. Setelah surat suara ini diperoleh, kata dia, kemudian akan dicek secara keseluruhan. “Nanti selesai dibongkar, serah terima, baru diketahui berapa total jumlahnya. Kebutuhan untuk di Tanggamus total seluruh surat suara 2,311 juta lembar. Tapi yang tiba ini belum diketahui, jika kurang nanti kami lapor ke KPU RI," kata Otto, Kamis (14/2). Sementara Kapolres Tanggamus, AKBP Hesmu Baroto, melalui Kabag Ops, Kompol Bunyamin, menegaskan, bahwa pihaknya saat ini sedang melaksanakan pengamanan kedatangan kotak suara. “Polres bersama Polsek Talang Padang sebanyak 13 personil melaksanakan pengamanan pembokaran surat suara tersebut," kata Bunyamin. Menurut Bunyamin, Polres Tanggamus juga akan melaksanakan pengamanan gudang KPU yang dimulai pada saat kedatangan surat suara malam itu. "Penjagaan dilaksanakan hingga pendistribusian," tandasnya. (Sayuti)

Peran Perempuan Makin Signifikan MESUJI - GELIAT Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mesuji terkait upaya meningkatkan partisipasi masyarakat terus bergulir. Strategi segmentasi target dalam sosialisasi Pemilu menjadi rujukan. Setelah sebelumnya fokus pada ormas, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan pemilih pemula, kali ini segmen tak kalah penting yang disasar KPU Mesuji adalah pemilih perempuan. Teranyar, sosialisasi pemilih perempuan digelar di Kecamatan Mesuji Timur, Kamis (14/2). Ketua KPU Mesuji, Ali Yasir, menjelaskan, sosialisasi untuk pemilih perempuan di Mesuji telah digelar sebelumnya di sejumlah kecamatan yang ada di Mesuji. Menurutnya, dalam penyampaian materi menyinggung peran vital perempuan dalam dunia politik, laki-laki dan perempuan sama kedudukan.“Dengan demikian, terkait hak dan kewajiban dalam politik, termasuk dalam hajatan Pemilu,” kata Ali. Untuk itu, ia berharap peran perempuan dalam Pemilu 2019 makin signifikan. “Pemilih perempuan harus tampil sebagai motor mewujudkan pilkada yang kredibel dan aman,” pesannya. Selain menggunakan hak pilih, tambahnya, peran lain bagi perempuan adalah dengan menjadi penyelenggara Pemilu, menjadi pengawas atau pemantau. Ataupun juga turut memainkan peran sebagai insan peneduh dan pembawa suasana damai di masa Pemilu 2019. Dimulai dari relasi dan komunikasi ibu dengan suami dan anak-anak. (RL)

kupastv lampung

MASUK GUDANG - SURAT suara untuk Pemilu 2019, tiba di gudang penyimpanan KPU Tanggamus, di balai Pekon Gisting Atas, Kecamatan Gisting, Rabu (13/2) malam. Foto : Sayuti/Kupas Tuntas

Way Kanan Paling Banyak Perusakan APK Bawaslu Lampung mencatat ada 53 titik lokasi Alat Peraga Kampanye (APK) di Provinsi Lampung yang menjadi sasaran perusakan. Bandar Lampung (Kupas Tuntas) ANGGOTA Bawaslu Lampung, Iskardo P. Panggar, mengatakan, ke-53 titik itu paling banyak ditemukan di Kabupaten Way Kanan. Di

mana temuan Bawaslu tersebut, perusakan berada di 28 titik yang tersebar di kabupaten tersebut. Kemudian di Kabupaten Mesuji sebanyak 10 titik pengrusakan APK, Lampung Barat sembilan titik dan Pesawaran enam titik. “Iya, itu titik-titik temuan Bawaslu kabupaten yang ditemukan soal perusakan APK,” kata Iskardo saat dihubungi melalui ponselnya, Kamis (14/2). Kendati ditemukan sejumlah titik-titik pengrusakan APK, kata Iskardo, belum ada satupun kasus yang masuk ke

ranah pidana pemilu. Padahal, jelas Iskardo, larangan perusakan APK diatur dalam Pasal 280 ayat 1 huruf g Undang-undang pemilu. Dijelaskan Iskardo, bahwa peserta pemilu adalah pasangan capres-cawapres, para caleg yang diusung partai politik (parpol) dan calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD). Sementara untuk sanksi atas tindakan perusakan APK peserta ialah pidana penjara paling lama dua tahun dan denda paling banyak Rp24 juta. Terpisah, Ketua Bawaslu

Lampung Utara, Hendri Hasyim, mengaku, bahwa pihaknya ada satu kasus pengrusakan APK milik seorang caleg DPR RI, yang kini telah ditangani. Perusakan itu, kata Hendri, berdasarkan laporan yang diterimanya. “Laporan tersebut kita jadikan informasi awal, karena sampai saat ini terlapor belum diketahui, tapi kami sudah mengecek ke lokasi. Dan setelah itu kami akan kordinasi dengan Gakkumdu, paling tidak, bisa menyampaikan informasi awal,” kata dia. (Sule)

Bawaslu Segera Periksa Caleg Kadafi Bandar Lampung (Kupas Tuntas) BADAN Pengawas Pemilu (Bawaslu) Bandar Lampung, akan memeriksa M. Kadafi, Caleg DPR RI dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk dimintai keterangannya terkait dugaan pelanggaran administrasi. Ketua Bawaslu Bandar

Lampung, Candrawansah, mengatakan, sebelumnya Bawaslu telah melakukan pemanggilan terhadap saksisaksi dan pihak terkait soal stiker Kadafi yang terpasang di mobil angkutan online. Oleh karena itu, kata Candrawansah, pihaknya akan menggelar sidang pendahuluan untuk mengetahui apakah pemasangan stiker di angkutan online tersebu da-

pat dilanjutkan atau tidak. “Sebelumnya kita sudah memanggil saksi-saksi dan pihak terkait. Rencananya Senin (18/2) mendatang, kita mau sidang pendahuluan. Kalau memenuhi, maka akan dilanjutkan," kata dia, Kamis (14/2). Selanjutnya, tegas Candrawansah, Bawaslu akan memanggil Kadafi sebagai pihak terlapor. “Akan kita

panggil yang bersangkutan (Kadafi) untuk dimintai keterangan terkait pemasangan stiker tersebut,” ujarnya. Masih kata Candra, pihaknya juga akan memanggil Panwascam Kedaton sebagai penemu. “Karena yang menemukan adalah Panwascam Kedaton, maka kita juga akan panggil sebagai penemu dan akan dimintai keterangannya," pungkasnya. (Sule)

Panwascam Telusuri Oknum ASN Terlibat Kampanye Pringsewu (Kupas Tuntas) PANITIA Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) Gadingrejo, sedang menelusuri laporan masyarakat atas dugaan adanya keterlibatan seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) yang hadir saat acara kampanye di Kecamatan Gadingrejo, beberapa waktu lalu. Ketua Panwascam Gadingrejo, Irwan Panca Munandar, mengatakan, pada tanggal 7 Februari 2019 lalu, Zulfahmi (Caleg DPRD Provinsi) dan Aris Wahyudi (Caleg DPRD Kabupaten) dari PDI P, melaksanakan kampanye di Pekon Mataram dan Pekon Tegal Sari, Kecamatan Gadingrejo. "Informasi yang kami terima ada oknum ASN yang hadir dalam acara kampanye di dua titik tersebut," ungkapnya, Kamis (14/2). Menurutnya, hari ini (kemarin) Panwascam akan tu-

run ke lokasi kampanye untuk meminta keterangan dari warga guna memperkuat bukti formil. “Sudah ada bukti visual (foto), mengenai identitas dan instansi ASN dimaksud sedang kami telusuri. Kita akan langsung laporkan ke Bawaslu," ujarnya. Kendati demikian, Irwan menyebutkan ASN yang di-

maksud berinisial PW merupakan guru SD di Pesawaran. “Informasi yang kami terima ASN yang diduga ikut dalam kegiatan kampanye berisinial PW, seorang guru SD di Pesawaran," jelasnya. Terpisah, Ketua Bawaslu Pringsewu, Azis Amriwan, mengaku, masih menunggu laporan lengkap dari Pan-

wascam Gadingrejo. “Setelah itu, akan kami koordinasikan kepada sentra Gakkumdu Pringsewu untuk membuat kajian awal, bila hasil kajian kami mendapatkan dugaan adanya pelanggaran pemilu, akan diregister dan selanjutnya dilakukan penanganan pelanggaran," kata Azis. (Manalu)

Foto : Ist

CIPTAKAN PEMILU DAMAI - DIRBINMAS Polda Lampung mengunjungi Desa Tejang, Pulau Sebesi, Kabupaten Lampung Selatan, untuk mengajak masyarakat menciptakan situasi Pemilu 2019 yang damai, aman dan sejuk, Kamis (14/2).


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.