Kendari Pos Edisi 7 Maret 2012

Page 1

Rabu, 7 Maret 2012

http://www.kendarinews.com

Tahun XVI Edisi 38-Harga Eceran Rp. 3.500,-

Wa Ode Ichsana Dkk

Dilantik Malam-malam LAODEIMAN/KP

Proses Pelantikan 11 Pejabat Eselon II di Pemprov Sultra Kendari, KP Dalam pelantikan 11 pejabat eselon II di Pemprov Sultra, kemarin malam, ada empat pejabat yang ramai didiskusikan. Mereka adalah, Wa Ode Ichsana Maliki, Zuhuri Mahmud, Andi Nur dan Askabul Kijo. Selain waktu pelantikannya yang menjadi bahan diskusi karena dilantik pada waktu malam, khusus Wa Ode Ichsa-

na dkk juga menjadi bahan perbincangan karena diakomodir pada tahun terakhir periode limatahunan kepemimpinan Nur Alam-Saleh Lasata. Soal pelantikan malam hari, Wakil Gubernur (Wagub) Sultra, HM Saleh Lasata mengakui bahwa pelantikan ini dilakukan secara mendadak. Alasannya, gubernur yang tengah menunaikan ibadah

umroh telah mendelegasikan pelantikan itu. Alasan lain, karena ada undangan untuk menghadiri pertemuan di istana wakil presiden dan DPR RI. “Kalau gubernur pulang lantas saya tidak melaksanakan tugas pelantikan, jangan sampai saya dinilai tidak loyal. Makanya, pelantikan

Baca LANTIK di Hal. 7

Jaksa Temukan Kejanggalan Proyek Mobdis Gubernur

SELEBRITI

Sering Temui Ariel DIBERITAKAN putus, Luna justru sering menemui Ariel di luar penjara. Tepatnya saat pentolan Peterpan itu menjalani asimilasi dan bekerja di perusahaan arsitektur yang lokasinya dekat dengan Rutan Kebon Waru, Bandung. "Kita dari sini mendampingi ke tempat kerjanya. Dan di situ nggak ada Luna. Nggak mungkin Ariel begitu, dia kan pengen cepat bebas pula,” bantah Tohari, Kepala Keamanan Rutan Kebon Waru, kepada wartawan, kemarin. (any)

Luna Maya

Kendari, KP Persidangan kasus dugaan korupsi pengadaan mobil dinas Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra masih terus mempresur para saksi. Dalam persidangan yang dipimpin oleh Nelson Samosir SH, Ketua Mahelis Hakim PN Tipikor, kemarin, terungkap, mobil Toyota Land Cruiser untuk mobdis Gubernur Sultra menggunakan nomor polisi (Nopol) plat pribadi plat dinas. Nelson Samosir didamping dua anggota majelis hakim, Nendi Rusnendi, SH dan Wiyono SH dengan Jaksa Penuntut Herlina Rauf SH dan Arifuddin SH. Saksi-saksi yang

dihadirkan yakni Tamzil Tahir, mantan Kepala UPTD Samsat Kendari dan Haris Lamarundu, mantan Ketua Pemeriksa Barang Biro Perlengkapan Pemprov Sultra. Kedua terdakwa disidang secara bergantian, mulai dari Bebi Manuhutu, kemudin menyusul Chandra Liwang yang didampingi masingmasing kuasa hukumnya. Fakta persidangan, Tamzil Tahir tidak terlalu memahami persoalan pengadaan mobdis Gubernur dan Wagub tahun 2008 itu. Namun, dalam pengusulan nomor polisi yang digunakan, Toyota Land Cruis-

Baca MOBDIS di Hal. 7

Angie Muncul di Senayan

Jakarta, KP Politisi Partai Demokrat yang juga tersangka kasus suap Wisma Atlet Palembang Angelina Sondakh tampak menghadiri Rapat Paripurna DPR, Selasa (6/3) di Jakarta. Sontak saja, kehadiran bekas

Baca ANGIE di Hal. 2

MUSTAFARAMLI/JAWAPOS

Angelina Sondakh tersangka kasus wisma atlet saat menghadiri Rapat Paripurna DPR RI.

MK : Pilkada Buton Digelar 12 April Kendari, KP Harapan masyarakat Buton agar Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada di daerah itu yang sudah tertunda lebih dari lima bulan sepertinya bisa segera terwujud. Mahkamah Konstitusi (MK) yang kembali menyidangkan perkara ini memerintahkan agar KPU Buton segera menggelar PSU, selambat-lambatnya 12 April 2012 mendatang. Pemkab Buton dan KPU juga diminta agar segera meneken Nota Perjanjian Hibah Daerah (NPHD), paling lambat 12 Maret mendatang. Seperti dikutip Kendari Pos dari situs resmi MK yakni mahkamah konstitusi.go.id disebutkan bahwa MK pada Senin (5/3) lalu, di Ruang Sidang Pleno MK menggelar sidang dengan registrasi Kepaniteraan MK No. 91/PHPU.DIX/2011, 92/PHPU.D-IX/2011, dan 93/PHPU.DIX/2011. Sidang ini digelar setelah adanya putusan MK tertanggal 21 September 2011 yang memerintahkan agar digelar Pemungutan Suara Ulang (PSU).

Baca PILKADA di Hal. 7

Ada-ada Saja Kelakuan Sang Bupati Non-aktif ADA-ADA saja kelakukan Eep Hidayat. Bupati Subang non-aktif ini sudah tidak punya malu lagi. Senin pagi, dia mengikat diri sambil menggigit sandal jepit di gerbang Gedung Mahkamah Agung, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat. Eep tiba ke Gedung MA sekitar jam 9 pagi. Dengan mengenakan ikat kepala dari kain batik dan baju pangsi hitam khas Sunda, Eep datang dengan didampingi dua orang pengawalnya yang berpakaian sama. Awalnya, dia ingin masuk ke Gedung MA. “Saya ingin berdepat dengan Hakim Agung yang menghukum saya,” katanya. Namun, niatnya tidak kesampean. Aparat keamanan MA tidak menginjinkan mereka masuk gedung. Seperti sudah direncakan, Eep

INDRAHARDI/RM

Bupati Subang Non Aktif Eep Hidayat, saat menggelar aksi didepan GedungMahkamahAgung, Aksiitusebagaiprotesterhadapkeputusan Mahkamah Agung yang memvonis bersalah dan menghukum Eep dengan hukuman 5 tahun penjara dalam perkara korupsi Biaya PemungutanPajakBumidanBangunan(BPPBB)PemerintahKabupaten Subang tahun 2005-2008.

dan dua rekannya langsung menggelar aksi teatrikal. Mereka mengeluarkan rantai besi, dua kain putih, satu bakul nasi dari bandu, dan satu sandal jepit. Dengan rantai itu Eep diikat di depan pagar dengan posisi celentang. Tangan dan badannya dibelenggu. Kepalanya ditutup dengan bakul. Tidak berhenti di situ, mulut Eep kemudian sumpel dengan sandal jepit. Usai itu, dua pengawalnya menari-nari di sekitar Eep. “Belanda sudah mati, MA gantinya,” teriak dua lekaki itu sambil terus menari. Sementara Eep hanya nyender ke pagar sambil gigit sandal jepit. Aksi ini berjalan sekitar 40 menit. Para pegawai Kemendagri dan MA juga terlihat berbondong-bondong melihat aksi ini. Beberapa pengendara

yang lewat juga terlihat melihat aksi itu. Dalam drama itu, juga dibentangkan kain hitam sebagai lambang duka. Kain itu lantas dililitkan ke tubuh Eep. Di sampingnya ditaruh karton bertulisan, "Pak Artidjo sebagai hakim agung saya tantang, bagaimana kehidupan saya nanti". Eep adalah terpidana kasus korupsi upah pungut pajak bumi dan bangunan Subang 2005-2008. Dia terbukti korupsi sebesar Rp 2,5 miliar. Di pengadilan Tipikor Bandung, 22 Agustus 2011, Eep divonis bebas. Tapi di tingkat kasasi di MA, Eep divonis 5 tahun penjara dan denda Rp 200 miliar subsider tiga bulan penjara.

Baca BUPATI di Hal. 7


2

Kendari Pos |Rabu, 7 Maret 2012

Kenaikan BBM Harus Ditolak

Jakarta, KP Anggota Komisi VII DPR, Satya W Yudha mengatakan, DPR menginginkan subsidi yang dikurangi dari kenaikan harga Bahan bakar Minyak (BBM) dialihkan ke pos yang lebih bermanfaat dan dirasakan masyarakat,sepertipembangunaninfrastruktur minyak dan gas atau subsidi pendidikan yang membebaskan biaya sekolah hingga 12 tahun. “Itu program yang lebih menyentuh rakyat,” kata Satya W. Yudha di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (6/3). Pada prinsipnya, kata dia, bisa saja BBM dinaikkan pemerintah apabila realokasi anggarannya benar. “Kita menyikap tidak hanya soal kenaikan, tapi realokasi penghematan subsidi juga,” katanya. Ditegaskan, DPR tidak ingin pemerintah hanya mengandalkan kompensasi Bantuan Langsung Tunai (BLT) saja dari kenaikan harga BBM tersebut. Sebab, imbuh dia, jika BLT diberikan dalam jumlah besar menjadi sangat tidak mendidik. “Kita ingin yang bisa menggerakkan ekonomi, misal-

nya di bidang infrastruktur migas dan transportasi masyarakat,” katanya. Ditambahkan, jika infrastruktur migas tidak diberi dana, maka konversi BBM ke Bahan Bakar Gas (BBG) itu tidak akan realistis. “Infrastruktur harus diperhatikan,” ujarnya. Satya W Yuda juga menyebutkan jika pemerintah tetap memberikan BLT dalam jangka periode tertentu, harus tetap mengacu pada individu masyarakat yang benar-benar berhak menerima sehingga dana yang dikeluarkan dari pengurangan subsidi itu tepat sasaran. “BLT jangan hanya digunakan untuk meredam amarah rakyat. Kita tidak sepakati porsi itu lebih besar kepada BLT atau hal yang tidak bisa menggerakkan ekonomi,” tambahnya. Dalam RAPBNP 2011 pemerintah mengajukan kenaikan BBM sebesar Rp1500 perliter. Artinya harga BBM perliter menjadi Rp6000. Dengan harga sebesar itu, jika dihitung tahun fiskal berjalan 12 bulan, maka pemerintah bisa melakukan penghematan sebesar Rp57 triliun.

Sementara itu, Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PB PMII) menolak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak Bersubsidi (BBM) yang direncakan pemerintah. Ketua Umum PB PMII Addin Jauharudin menjelaskan, menilai, kendati belum dilakukan, namun dampak kenaikan BBM sudah dirasakan masykarakatbawah."Darimulai kenaikan bahan-bahan pokok juga kelangkaan premium, belum lagi adanya mata rantai mafia yang mengambil keuntungan dari isu kenaikan BBM ini," katanya, Selasa (6/3), di Jakarta. Ia menjelaskan, setiap kali BBM akan dinaikan, asumsi dan logika pemerintah tidak pernah berubah. Dari dulu selalu bersandar pada kenaikan minyak dunia, dan semakin beratnya beban subsidi yang harus ditanggung. PB PMII mensinyalir, beberapa alasan klasik pemerintah menaikkan BBM. Pertama, harga minyak dunia melebihi angka USD100, asumsi harga minyak di APBN 2011 pada angka

USD80 per barel. Jika harga minyak mencapai USD100 per barel, dibutuhkan tambahan subsidi sebesar Rp64 triliun. Kemudian, lifting (minyak siap jual) Indonesia anjlok jauh di bawah target APBN (898 ribu barel per hari / target, APBN-P 2011 945 ribu barel per hari). Impor minyak mentah Indonesia 280 ribu barel per hari, impor BBM 499 ribu barel per hari, total impor minyak dan BBM Indonesia perhari mencapai 779 ribu barel. Beban subsidi energi (BBM dan listrik) tahun 2011 mencapai Rp231 triliun, pendapatan negara dari sektor migas tahun 2011 hanya Rp272 triliun. Kemudian, tahun 2012 anggaran subsidi BBM Rp123 triliun dan Listrik Rp45 triliun dengan asumsi harga minyak mentah dunia USD90. Serta, setiap kenaikan harga minyak mentah dunia sebesar USD1 akan menambah beban subsidi BBM dan listrik sebesarRp3,2 triliun. "Delapan alasan pemerintah di atas, adalah alasan yang sama pada setiap kenaikan BBM, yang membedakan

hanya angka-angkanya saja," katanya. "Persoalannya, apakah logika pemerintah ini benar sepenuhnya ataukah ada manipulasi" Kita paham, bahwa beban subsidi BBM yang bersumber dari APBN begitu banyak, tetapi ini semua demi hajat hidup rakyat banyak," ujar dia. PB PMII mengingatkan, seharusnya pemerintah melakukan beberapa hal untuk meningkatkan pendapatan negara dari sektor migas tanpa harus mencabut atau mengurangi subsidi. Pertama, Windfall Profit Tax atau pajak tambahan atas keuntungan perusahaan minyak akibat lonjakan harga minyak mentah dunia. Kedua, mengevaluasi dan memangkas Cost Recovery atas biaya non-operasional dan CSR kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKS) dengan cara merenegosiasi semua KKS. Ketiga, memangkas alur perdagangan minyak dalam rangka eksporimpor. Keempat, menerapkan pajak tambahan kepada kendaraan roda empat pribadi atas penggunaannya

terhadap BBM bersubsidi. Kelima, menambah kapasitas kilang Pertamina sesuai dengan spesifikasi minyak mentah Indonesia dan mengharuskan semua kontraktor asing menjual semua jatah minyaknya kepada Pertamina agar diproses di dalam negeri dan untuk kebutuhan domestik. Keenam, memersiapkan infrastruktur BBG dalam jangka satu tahun untuk seluruh Indonesia. Ketujuh, menciptakan iklim investasi yang ramah untuk kebutuhan eksplorasi agar ada penemuan baru dan tambahan cadangan minyakbumi. "Dengan argumentasi di atas tadi, maka kenaikan BBM harus di tolak, karena tidak mencerminkan asas keadilan dan keberpihakan pemerintah terhadap rakyat kecil," katanya. Ia mengungkapkan, pemerintah selalu dalam kebimbangan. Tidak ada yang dilakukan oleh pemerintah, kecuali hanya bersandar pada alasan-alasan klasik. "Tidak mau kerja keras dan sikap tidak adanya keberpihakan yang nyata terhadap rakyat bawah," pungkasnya.(boy)

Rok Mini DPR Hanya Pengalihan Isu BBM Ancman Mogok Unas 2012 Masih Muncul

Jakarta, KP Politisi PDI Perjuangan, Rieke Diah Pitaloka menilai DPR menghembuskan larangan pemakaian rok mini di lingkungan gedung wakil rakyat, adalah pengalihan isu di tengah tuntutan penolakan masyarakat terhadap rencana kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM). “Saya melihat ini pengalihan isu di tengah rakyat menuntut

penolakan kenaikan harga BBM. Kenapa diarahkan pada rok mini? Rok mini tidak menyebabkan kenaikan kebutuhan pokok. Tapi kenaikan BBM sudah pasti menyebabkan kenaikan bahan kebutuhan pokok,” kata Rieke, Selasa (6/3) di Gedung DPR, Senayan, Jakarta. Dia menegaskan, bahwa rakyat sebetulnya senang dan merasa DPR bermanfaat ketika se-

bagai lembaga atau institusi negara dan wakil rakyat membahas kemudian mengeluarkan peraturan dan kebijakan politik yang berdampak kepada mereka. Misalnya, soal rencana kenaikan BBM dan solusinya betulkah kenaikan BBm ini cara penghematan APBN. “Ini yang harus dibahas,” ujar Anggota Komisi IX DPR itu. Rieke melanjutkan lagi, apakah benar kalau BBM tidak dinaikan menjadi sumber kekurangan APBN? “Kenapa tidak masalah korupsi

(APBN), belanja yang terserap untuk birokrasi, itu yang seharusnya dibicarakan,” kata dia. Dikatakan juga, soal rok mini itu harusnya cukup diberitahukan saja kepada Anggota DPR bilamana ada stafnya yang berpakaian seksi. “Jangan sampai jadi peraturan resmi,” ujarnya. “Rok naik, tidak akan sebabkan sembako naik. Tapi, kalau BBM naik sembako naik sudah pasti,” tegasnya. Dan lanjut dia, “Yang sudah pasti merasakan dampaknya adalah rakyat,” kata Rieke.(boy)

Jakarta, KP Hingga saat ini, belum ada kementerian yang memparaf draf RPP pengangkatan honorer. Meskipun begitu, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemen PAN-RB) terus menghembuskan angin segar. Mereka menjanjikan pekan ini akan menerbitkan surat edaran untuk verifikasi tenaga honorer kategori I dan II. Kabar penerbitan surat edaran ini disampaikan Sekertaris Men PANRB Tasdik Kinanto saat menemui perwakilan Dewan Kehormatan Honorer I n d o n e s i a (DKHI) di Jakarta kemarin (6/3). Dalam pertemuan tersebut, diutarakan jika pemerintah sesegera mungkin untuk menggelar verifikasi tenaga honorer. Verifikasi tenaga honorer ini bisa dilakukan sebelum RPP pengangkatan honorer diteken presi-

den. Dengan cara ini, pengangkatan tenaga honorer bisa dilakukan tidak jauh dari pengesahan RPP tenaga honorer. Dengan skenario ini, Tasdik memaparkan jika pengangkatan honorer bisa dilakukan sekitar akhir April depan. Tasdik menjelaskan, setelah surat edaran verifikasi diterbitkan pihaknya bersama BKN (Badan Kepegawaian Negara) akan langsung bekerja. "Kita semua tentu ingin menuntaskan persoalan tenaga honorer," jelas Tasdik. Tapi, pemerintah berhati-hati supaya tidak ada persoalan baru setelah ada program pengangkatan massal tenaga honorer kategori I. Pada detik-detik menjelang pengesahan RPP yang mengatur pengangkatan tenaga honorer ini, Kemen PAN-RB dihadapkan pada pergerakan perubahan data tenaga honorer. Ini terjadi karena mereka ternyata selama ini belum memiliki data nama, tempat kerja, dan alamat tenaga honorer yang bersangkutan. "Selama ini datanya memang belum by name, by address," tutur Ketua Umum DKHI Ali Mashar usai pertemuan.

Dia mengatakan, Kemen PAN dan RB berjanji akan mengantongi data yang komplit terkait jumlah tenaga honorer. Menurut Ali, selama ini ada kelemahan ketika pemerintah hanya mengantongi data jumlah tenaga honorer saja. Kondisi ini, kata dia, rawan diselewengkan. Modusnya, pemerintah daerah dengan gampang mengganti nama-nama tenaga honorer tersebut. Selain itu, pemda juga ada yang nekat menerbitkan surat keterangan (SK) kerja fiktif sehingga menegaskan nama honorer baru ini bisa masuk daftar kategori I. "Tapi kita opetimis pemerintah tentu punya senjata lain," tutur Ali. Diantaranya, pemerintah punya pegangan surat keterangan gaji. Seperti diketahui, tenaga honorer kategori I adalah tenaga honorer yang digaji APBN atau APBD. Tenaga honorer ini bakal diangkat langsung menjadi CPNS. Ali mengatakan, selama ini pemerintah pusat pasti memiliki salinan slip gaji para tenaga honoer ini. Slip gaji ini bisa dijadikan alat verifikasi apakah tenaga honorer benarbenar kategori I atau bukan. (wan)

Angie Hanya Fokus Kasus Hukum Angie....... Wakil Sekretaris Jendral (Wasekjen) Partai Demokrat itu menjadi pusat perhatian wartawan. Janda almarhum Adjie Massaid itu pun dikerubuti wartawan. Angie terlihat fresh dan mengumbar senyum ketika puluhan wartawan mengerubutinya. Wartawan awalnya meminta tanggapan Angie soal larangan staf Anggota DPR untuk berpakaian seksi di gedung wakil rakyat di Senayan itu. Namun, Angie hanya mengumbar senyum sambil melintasi kerumunan wartawan. Ketika didesak terus, Putri

Indonesia 2001 itu terus bungkam dan melangkah. Namun, satu hal keluar dari mulut bekas Anggota Komisi X DPR, itu. “Saya mau fokus ke kasus hukum saya saja dan anak-anak,” kata Angie sambil berlalu masuk ke ruang Rapat Paripurna, Gedung Nusantara I, DPR, Senayan, Jakarta. Sejak ditetapkan sebagai tersangka, Angie sempat meminta cuti lima hari. Berdasarkan pantauan JPNN, Angie sempat mengikuti seminar yang digelar Partai Demokrat, Jumat (2/3). Sejak ditetapkan sebagai tersangka Angie pernah mengundang para jurnalis untuk konfrensi pers di kediamannya, kawasan Jakarta Selatan. Namun, saat itu Angie tidak membicarakan kasus, tapi meminta dukungan di tengah kasus korupsi yang membelitnya.(boy)


Rabu, 7 Maret 2012

email : bumianoa@gmail.com

Langganan Luar Kota Rp. 67.500,-

Muna Kekurangan Guru Akibat Distribusi Guru Tidak Merata Raha, KP Distribusi guru di Kabupaten Muna, masih belum merata. Perbandingan jumlah guru yang mengajar di Kota dan di Desa, begitu jomplang. Di sekolah dalam kota, jumlah guru kelebihan berbanding terbalik dengan sekolah di Desa yang kekurangan. Disisi lain, Muna masih kekurangan tenaga guru. Khusus pemerataan guru, Dinas Pendidikan (Diknas) Muna, diawal tahun 2012 mulai

RUSLAN/KP

TRUK TERBALIK—Akibat hujan deras, sebuah truk bermuatan sembako dengan nomor polisi DD 8406 AJ, terbalik di sebuah tikungan tajam tepatnya di desa Besu, Kecamatan Konawe, Senin (5/3) sekitar pukul 16.40 wita. Kecelakaan ini, sempat memacetkan arus kendaraan yang akan melintasi jalan yang menghubungkan Konawe-Konawe Utara tersebut. Tak ada korban dalam kecelakaan naas ini, sopir dan dua anak kernetnya dinyatakan selamat.

Kocok Ulang Posisi Dewan Konawe Unaaha, KP Untuk kali pertama sejak dilantik September 2009 silam, gerbong rotasi alat kelengkapan DPRD Konawe bergerak, kemarin. Dua kader Partai Hanura terdepak dari posisinya. Ketua Badan Legislasi sebelumnya, Harianto asal Partai Hanura terdepak. Posisinya digantikan H Alaudin, polisis asal PBB. Sejak menjabat Ketua Baleg, Harianto belum seka-

lipun mengusulkan raperda inisiatif DPRD. Selama ini, DPRD hanya menelorkan perda hak inisiatif eksekutif. Kader Partai Hanura lainnya yang terdepak yakni Siti Zaenab Lamambo sebagai Ketua Komisi I. Sebaliknya dua kader PAN memimpin dua komisi. Kader PAN, H.Ardin dipercayakan menjadi Ketua Komisi I membidangi hukum dan pemerintahan, menggantikan

Siti Zaenab Lamambo. Ketua Komisi II, Gusli Topan Sabara asal PAN ikut terdepak. Posisinya digantikan koleganya di partai berlambang matahari terbit, Hj Husnia Nuhung Makati. Komisi II membidangi pertambangan, pertanian, perencanaan pembangunan dan lingkungan hidup. Sedangkan Thalib Taora, satu-satunya kader Partai Demokrat dipercayakan meng-

gantikan posisi Tahsan Tosepu (PKS) sebagai Ketua Komisi III, yang membidangi pendidikan, kesehatan, keagamaan, perumahan rakyat, nakertrans dan keuangan daerah. Posisi Ketua Badan Kehormatan diisi Irwan Umar, kader PNBKI. Wakil Ketua DPRD Konawe, Sunaryo Mondawa membenarkan rotasi pimpina komisi di

Baca KOCOK di Hal 6

melakukan penataan. La Ode Lukman Hakim, Kabid Teknis Diknas, mengatakan, penyebaran guru yang tidak merata merupakan masalah nasional. “Guru-guru menumpuk di wilayah perkotaan, sementara di desa mengalami kekurangan,” ungkapnya. Untuk mengatur agar distribusi guru merata berdasarkan kebutuhan, telah keluar Surat Keputusan Bersama (SKB) lima menteri yaitu, Kemendiknas, Kemenkeua, Kemendagri, KemenPAN dan Kemendag. Dalam SKB lima menteri tersebut, kata Lukman, Ka-

bupaten diharuskan untuk mendistribusikan guru secara merata. Ada sanksi kepada Kabupaten bila tidak melaksanakan keputusan tersebut. Dari Kemendiknas, akan menunda atau memberhentikan bantuan fasilitas. Kemenkeu, atas rekomendasi akan menunda dan menghentikan bantuan dana perimbangan. KemenPAN tidak akan memberikan formasi guru PNS dan Kemendagri akan memberikan penilaian yang tidak baik dalam penyelenggaraan pemer-

Baca GURU di Hal 6

Pengelolaan Pelabuhan Tidak Harus PT Pelindo Baubau, KP Keinginan Pemerintah Kota (Pemkot) Baubau dalam menggandeng PT Pelindo dalam mengelola pelabuhan Murhum tidak seluruhnya mendapat respon positif dari masyarakat. Meskipun PT Pelindo sendiri sudah sangat berpengalaman dalam mengelola pelabuhan. Beberapa waktu lalu, PT Pelindo wilayah IV terdiri dari Budidoyo, Arman Pandipa, Prof Saleh Palucci, Anwar Guricci, Fihari Waldi Murad, telah meninjau langsung kondisi pelabuhan Murhum Baubau.

Dalam kunjungan tersebut, PT Pelindo menilai Pelabuhan Baubau berpotensi dapat dikelola secara bisnis. Bahkan, bila dikelola secara bisnis maka pelabuhan akan cepat maju dan kemajuan bagi suatu daerah karena rakyat menikmati pelayanan pelabuhan yang begitu bagus. Dalam kesempatan tersebut, Anwar mengatakan, memang ada hambatan dalam pengelolaan Pelabuhan Baubau yang sesungguhnya tidak terlalu sulit dan diharapkan dalam waktu dekat Pelabuhan Baubau sudah dapat dikelola

oleh PT Pelindo IV. Tanggapan positif diungkapkan Direktur PT Trans Jaya, Aryo yang bergerak dalam bidang ekspedisi barang. Menurutnya, PT Pelindo sudah sangat berpengalaman dalam mengelola pelabuhan, sehingga manajemen dan kebijakankebijakan yang diterapkan oleh Pelindo lebih tegas sehingga tidak sembarang kendaraan bisa masuk dan keluar di areal pelabuhan. “Contohnya, pelabuhan Sura-

Baca PELINDO di Hal 6


6

Kendari Pos |Rabu, 7 Maret 2012

Warga Desak Aktivitas PT Tiran Dihentikan Gelar Demo di DPRD dan Bupati Konsel

Andoolo, KP Penggusuran lahan yang dilakukan oleh PT Tiran Group di enam desa di Kecamatan Tinanggea digugat warga setempat. Aktivitas PT Tiran Group dalam rangka penggusuaran lahan untuk perkebunan tebu, telah meransek hingga ke lahan masyarakat tanpa adanya sosialisasi, pemberitahuan ataupun ganti rugi lahan. Aktivitas itulah yang membuat masyarakat gerah dan resah, terlebih lagi ancaman dengan menggunakan aparat kepolisian. Atas kegiatan tersebut, ratusan warga dari desa Wadonggo Matambawi, Lasuai, Moolo Indah, Watu Melewe dan Lapulu berunjuk rasa di kantor DPRD dan Bupati Konsel untuk memintah agar aktivitas PT Tiran dihentikan.

Pelindo ................ baya yang dikelola Pelindo, dimana barang yang keluar masuk sangat teratur. Berbeda dengan pelabuhan Murhum, biar gerobak langsung masuk main bongkar barang dikontener sehingga belum lama ini ada barang hilang dalam kontener dan sampai sekarang belum diketahui dan tidak ada juga yang mau bertanggung jawab,” terang Aryo pekan lalu. Olehnya itu, Aryo sangat mendukung kerjasama yang dibangun antara

Dalam orasi yang disampaikan Abdul Kadir di hadapan ketua DPRD Ansyari Tawulo bersama anggotanya, dikatakan bahwa kehadiran PT Tiran dalam rangka menanam investasi di Konsel bukanlah kesejahteraan yang akan diperoleh masyarakat, tetapi kemelaratan. Pasalnya, perusahaan PT Tiran tidak melakukan proses ganti rugi lahan masyarakat. Selain itu ancaman kekeringan persawahan di enam desa dapat terjadi, apabila hutan di hulu sungai Wadonggo dihabisi. “Melalui kesempatan ini, kami memintah kepada DPRD untuk mendesak kepada pemerintah untuk mengehentikan aksi penggusuran lahan oleh PT Tiran Group,” katanya. Selain itu Kadir mengatakan, kegiatan PT Tiran Group dengan penggusuran dengan paksaan tersebut telah melukai hati rakyat. Untuk itu kami menolak keras

kegiatan investasi PT Tiran di enam desa, mendesak kepada pemerintah untuk segera menghentikan tindakan semena-mena, mendesak kepada Kapolda baru untuk membenahi oknum aparatnya di lapangan untuk tidak menjadi pengawal PT Tiran. Asrifin salah satu warga desa Wadonggo, Kecamatan Tinanggea juga mendesak dewan agar merekomendasikan penghentian aktivitas PT Tiran. “Kami minta kepada DPRD agar PT Tiran ini dihentikan aktivitasnya, dalam waktu 3x24 Jam, jika tidak, alat berat yag digunakan untuk menggusur lahan akan kami keluarkan dengan paksa,” katanya lantang. Ketua DPRD Konsel Ansyari Tawulo yang menerima pengunjukrasa di halaman kantor DPRD mengatakan, aspirasi masyarakat Konsel, tetap akan menjadi perhatian bagi wakil rakyat di parlemen. Untuk menindak lanjut as-

Pemerintah Kota Baubau dengan PT Pelindo. Apalagi, fasilitas-fasilitas pendukung lainnya didalam pelabuhan Murhum sudah semakin lengkap. Pandangan berbeda dilontarkan legislator, Rais Jaya Rachman. Menurutnya, pemkot Baubau tidak harus menggandeng PT Pelindo dalam membangun dan meningkatkan fasilitas pelabuhan. Namun fasilitas penunjang tersebut dapat disediakan pemkot melalui dana APBD dan APBN. “Jika pelabuhan Murhum

HERMAN/KP

BupatiKonaweSelatanImrandidampingi SekdaHSardjunMokkesaatmenerima aspirasiwargaKecamatanTinanggeayangmemprotesaktivitasPTTiran.

dikelolah dengan baik oleh Pemkot maka saya yakin hal itu dapat tercapai. Terlebih lagi PAD yang masuk sebagian besar berasal dari pelabuhan,” kata legislator asal PDIP ini. Rais mengakui pengelolaan pelabuhan Murhum oleh PT Pelindo dapat bermanfaat baik bagi daerah. Akan tetapi disisi lain pasti terasa berat bagi masyarakat dengan penarikan dipelabuhan meskipun telah dilakukan sosialisasi. “Rencana pemerintah ini akan tetap kami diskusikan,” tutup Rais. (p2)

pirasi, DPRD terlebih dulu akan mempelajari Izin usaha perkebunan PT Tiran, dan segera memanggil manajemen PT Tiran ke dewan. “Aspirasi saudara-saudara akan menjadi perhatian kami. Hanya saja untuk menghentikan kegiatannya, perlu dicermati dulu. Ini akan menjadi perhatian juga,” katanya dihadapan ratusan pengunjuk rasa. Usai menyampaikan aspirasi dan mendengarkan pernyataan dari Ketua dan beberapa anggota DPRD Konsel, Pengunjuk rasa selanjutnya menyambangi kantor Bupati Konsel. Bupati Konsel H Imran didampingi Sekda H Sardjun Mokke yang turun menerima aspirasi warga pemilik lahan berjanji akan menurunkan tim untuk mengevaluasi aktivitas PT Tiran Group di Kecamatan Tinanggea. “Aspirasi masyarakat sudah saya dengarkan, termasuk pernyataan sikap sudah saya baca. Hanya saja untuk menghadirkan manajemen PT Tiran hari ini (kemarin) belum bisa. Karena itu dalam watu singkat akan dipertemukan antara warga dan PT Tiran yag dimediasi tim yag saya bentuk,” ujar Imran. (era)

Kocok ................ intahan khususnya dibidang pendidikan. Merespon SKB lima Menteri, lanjut Lukman, pihaknya sudah melakukan sosialisai ke sekolahsekolah dalam kota. Hasilnya, dengan kesadaran sendiri, sudah ada 40 guru yang meminta agar dipindahkan ke desa-desa. Sementara guru yang mengajar dalam Kota, harus memenuhi syarat diantara, guru yang beban mengajarnya 24 jam, masa kerja lebih senior, golongan lebih tinggi dan sudah mendapatkan sertifikasi. “Sekolah nanti yang akan melakukan skor-

Kocok ................ DPRD Konawe. Kata dia, rotasi itu telah sesuai tata tertib DPRD. “Saya berharap mereka betul-betul melaksanakan tugas sesuai tupoksinya

Jadwal Pertemuan Sultan Diundur Baubau, KP Pertemuan para sultan dan raja se-nusantara yang dirangkum dalam agenda Festival Keraton Nusantara ke-V yang dipusatkan di Kota Baubau, diundur Sebtember dari jadwal sebelumnya November. Perubahan jadwal agenda dua tahunan itu disebabkan bertepatan dengan kegiatan Pemilukada di Kota Baubau. Kadis Kebudayaan dan Pariwisata Kota Baubau, Armin menjelaskan rencananya kegiatan tersebut akan dimulai sejak tanggal 1-4 Sebtember. Jadwal itu melalui gubernur sudah menyampaikan kepada semua gubernur di Nusantara, begitu juga walikota telah menyampaikan kepada bupati/walikota. “Sekda pun sudah bersurat kepada Sekjen forum komunikasi informasi keraton nusantara (FKIKN),” ujarnya. Dalam kegiatan tersebut, meliputi forum pertemuan para pewaris atau sesepuh keraton yang mewakili keraton se-nusantara. Forum ini akan membahas tentang standar kegiatan maupun rencana pelaksanaan FKN. Selanjutnya pada malam hari dilanjutkan dengan kegiatan penyambutan dari tuan rumah sebagai pusat keraton kesultanan buton. Ditanya terkait kesiapan hotel dan penginapan yang ada di Kota Baubau, Armin mengaku tercatat sedikitnya 38 buah hotel dengan jumlah 500 kamar telah disiapkan. Disamping hotel juga disiapkan 28 home stige di rumah-rumah warga di kawasan Keraton. Selain itu telah ada komitmen dengan Pemerintah Kabupaten Buton dalam membantu tambahan home stige guna bersamasama menyukseskan kegiatan ini, melihat Kabupaten Buton merupakan bagian dari daerah kesultanan buton. (p2)

ing, siapa saja guru yang tinggal dan dipindahkan,” terangnya. Bagi guru-guru yang kurang dari 24 jam mengajar dalam seminggu, saran Lukman, sebaiknya mengajukan diri untuk dipindahkan ke desa untuk memenuhi syarat mendapatkan sertifikasi. Apalagi tahun ini, syarat untuk mendapatkan sertifikasi, tidak diperbolehkan mengajar mata pelajaran lain diluar dari bidang keilmuannya. Kabid Teknis Diknas itu, mengungkapkan, secara kuantitas Muna kelebihan tenaga pengajar. Namun bila dilihat dari kebutuhan bidang studi, ada beberapa bidang yang masih membutuhkan tenaga guru. (awn)

sebagai wakil rakyat dalam menjalankan fungsi budgeting,legislasi dan pengawasan,” ujar Sunaryo Mondawa. Ditempat yang sama, Ketua Komisi II DPRD Konawe, Hj Husnia Nuhung Makati berkomitmen akan meningkatkan kinerja komisi yang dipimpinnya untuk lebih disiplin menggelar rapat dengan instansi terkait. Tentunya dalam rangka pengawasan terhadap pelaksanaan program pembangunan dan peningkatan PAD. “Dalam waktu dekat ini kamu akan segera rapat dengan para SKPD mitra Komisi II seperti Dinas Pendapatan, Dinas PU dan Tata Ruang, dan dinas-dinas lainnya,”ujar

Jumlah Guru Mulai Tingkat SD, SMP dan SMP SD Jumlah sekolah : 296 Jumlah room bel : 2047 Kebutuhan guru : 1556 Kekurangan guru : 748 SMP Jumlah sekolah : 81 Kebutuhan guru : 1260 Kekurangan guru : 383 Kelebihan guru bidang studi : 137 (PPKN dan IPA) SMA Jumlah sekolah : 33 Kebutuhan guru : 769 Kekurangan guru : 194 Kelebihan guru bidang studi : 115 (Ekonomi, Biologi, Kimia) SMK Jumlah sekolah : 11 Kebutuhan guru : 300 Kekurangan guru : 114

Hj.Husnia Nuhung Makati. Ketua Baleg yang baru, H.Alaudin tak mau kalah soal komitmen kerja. H Alaudin menargetkan tahun ini dapat menelorkan setidaknya satu perda hak inisiatif DPRD dan maksimal dua sampai tiga raperda usulan DPRD. Tentunya, berpihak pada kepentingan masyarakat sehingga dapat memberi timbal balik positif antara Pemkab dan masyarakat. “Produk hukum yang ditelorkan harus berpihak pada masyrakat. Bisa saja kita buat produk hukum tapi timbal baliknya juga ada. Jangan sampai memberatkan masyarakat,” ujar Ketua DPC PBB Konawe tersebut. (din)


7

Kendari Pos |Rabu, 7 Maret 2012

Wakil Ketua DPRD Buton : Ada Upaya Mengulur PSU Pilkada ...................... Dalam sidang mendengarkan laporan dari Kementerian Dalam Negeri, Gubernur Sulawesi Tenggara serta Pjs. Bupati Buton, Ketua Panel Majelis Hakim Konstitusi M. Akil Mochtar meminta agar Pemkab Buton melaksanakan putusan MK dengan menggelar pemungutan suara ulang selambatnya 12 April 2012. “Pjs. Bupati Buton harus menandatangani NPHD (Naskah Perjanjian Hibah Daerah) pada 12 Maret. KPU Buton juga harus menetapkan tahapan jadwal dan persiapan pemungutan suara ulang. Kemudian, pemungutan suara ulang harus dilaksanakan antara tanggal 12 Maret 2012 dan selambat-lambatnya tanggal 12 April 2012,” jelas Akil didampingi oleh Hakim Konstitusi Muhammad Alim dan Anwar Usman.

Sementara itu, perwakilan Kemendagri, Judan Arif mengungkapkan untuk mengatasi penundaan pemungutan suara ulang dalam Pemilukada Kabupaten Buton, Kementerian Dalam Negeri sudah melakukan beberapa hal untuk menindaklanjuti putusan MK tersebut. Menurut Judan, Mendagri mengadakan rapat koordinasi dengan Gubernur Sulawesi Tenggara untuk mendorong pemerintah Kabupaten Buton mengadakan pemungutan suara ulang diadakan pada tahun ini. “Pada 2 Januari 2012, Mendagri berkirim surat kepada Gubernur Sultra yang antara lain berisi tentang prinsip penganggaran. Daerah harus menganggarkan untuk dana pemungutan suara ulang dalam APBD,” urainya. Persidangan diawali dengan laporan Pemohon 91, Pemohon 92, dan Pemohon 93. Ketiga pihak tersebut menyatakan

PSU belum dilaksanakan. Perwakilan Pemohon 91 yang tidak menyebutkan namanya menyatakan bahwa PSU belum bisa dilaksanakan, karena KPU Provinsi Sulteng telah memberhentikan lima orang Komisioner KPU Kab. Buton dengan tidak hormat. Menangggapi hal itu, Ketua KPU Buton, La Rusuli yang juga hadir di persidangan tersebut, pihaknya menyanggupi instruksi MK agar NPHD segera ditanda tangani, tepatnya 12 Maret 2012 ini, tetapi mengenai pelaksanaan PSU yang diinstruksikan dihelat pada 12 Maret sampai 12 April 2012, pihanya belum bisa memastikan. "Pelaksanaan NPHD pada 12 Maret 2012 ini kami sepakat, apalagi dalam persidangan Pj Bupati Buton, Nasruan juga mengatakan siap tanda tangan NPHD bersama KPU Buton. Tetapi instruksi MK agar PSU

Buton dihelat pada bulan Maret sampai April, tentunya tidak bisa secepat itu karena kami perlu membuat rencana kerja anggaran (RKA) dulu," kata La Rusuli via telepon selulernya. Dijelaskannya, sesuai draft yang ada, PSU Buton akan dihelat pada Agustus 2012, karena selain terlebih dahulu membuat RKA, KPU Buton juga akan melakukan pentahapan. Mengenai kecukupan dana PSU Buton yang telah ada di APBD 2012, yaitu sebanyak Rp 7,2 miliar untuk KPU dan Rp 1,2 miliar untuk pengamanan, begitu pula untuk Panwas, diungkapkannya nanti dilihat sinkronnya dengan RKA yang dibuat. "Dengan tersedianya alokasi dana tersebut, kami optimis PSU Buton akan terlaksana, apalagi kami berjalan sesuai proses perundang-undangan berlaku, sehingga tidak ada intervensi dari pihak mana

28 Saksi Sidang Mobdis Gubernur Sudah Dihadirkan Mobdis ...................... er menggunakan plat nomor pribadi padahal seharusnya mobil dinas Gubernur Sultra menggunakan plat merah. Sedang, kesaksian yang diberikan oleh Haris Lamarundu menyebutkan bahwa dirinya tidak mengetahui apa-apa tentang pengadaan dua mobdis bermasalah itu. Ia hanya meneken berita acara pemeriksaan barang yang disodorkan Bebi Manuhutu kepadanya. “Saya mengetahui pengadaan mobdis tersebut saat menandatangani berita acara pemeriksaan. Sebelumnya tidak per-

nah,” ungkap Haris Lamarundu. Anehnya, Haris biasanya meneken berita acara pemeriksaan yang disodorkan oleh perusahaan yang ditunjuk untuk mengadakan barang tersebut. Namun, persoalan kali ini, yang menyodorkan BAP adalah ketua panitia pengadaan, Bebi Manuhutu, bukan Chandra Liwang sebagai kontraktor pengadaan barang. Selain kedua saksi tersebut, JPU sedianya menghadirkan saksi fakta yakni Pimpinan PT Duta Motor Jakarta, Jimmy Hermawan Wijaya selaku manajer show room mobil penyedia Toyota Land Cruiser dan Pajero pesanan Pemprov Sultra. Kes-

aksian Jimmy Hermawan terpaksa dibacakan oleh JPU, meskipun kuasa hukum Bebi Manuhutu dan kuasa Chandra Liwang merasa keberatan. Dalam berkas pemeriksaan jaksa yang dibacakan oleh JPU, pihak PT Duta Motor mengaku melakukan transaksi jual beli kendaraan secara langsung dengan pihak Pemprov Sultra, bukan rekanan pengadaan mobdis. Bahkan, pihak PT Duta Motor tak mengenal Chandra Liwang, begitu pula sebaliknya. “Dari fakta persidangan, sangat jelas adanya kejanggalan. Pertama soal nomor polisi yang digunana Mobdis Gubernur. Kemudian, kesaksian Pimpi-

nan PT Duta Motor yang melakukan transaksi langsung dengan Pemprov, bukan perusahaan Chandra Liwang,” ungkap Herlina Rauf. Selama persidangan kasus dugaan korupsi pengadaan mobil dinas (Mobdis) Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra tahun 2008 tersebut, sudah 28 saksi yang dihadirkan oleh JPU. Jaksa masih akan menghadirkan 2 orang saksi lagi yakni meminta keterangan ahli dari BPKP dan Direktris CV Mulia Aditama sebagai perusahaan rekanan yang ditunjuk oleh Pemprov Sultra dalam pengadaan dua mobdis tersebut. (aka)

Kelakuan Bupati Non Aktif Justru Ditertawai Bupati ....................... Untuk menolak vonis ini, Eep beberapa kali melakukan aksi. Mulai dari mendatangi kantor Mendagri, mengerahkan massa menggeruduk gedung MA, sampai terakhir aksi mengikat diri sambil menggigit sandal jepit. Mendengar aksi ini, Wakil Ketua Komisi Yudisial (KY) geleng-geleng kepala. “Inna lillahi! Ini pengingkaran terhadap putusan MA, katanya, usai diskusi hukum di LBH Jakarta, Jakarta, kamarin siang. Sebagai pejabat publik, kata Suparman, ulah Eep sangat disayangkan. Eep telah memberikan contoh yang tidak benar kepada masyarakat. Sebagai pejabat publik, Eep harusnya bisa memberikan teladan dengan mematuhi putusan hakim. Apalagi putusan tersebut telah berkekuatan hukum tetap alias inkrah. “Dia sama sekali tidak layak sebagai pejabat publik jika seperti itu. Ini sudah putusan MA, sudah inkrah," ungkap Suparman. Namun, Suparman juga mengkritik lambatnya jaksa dalam melakukan eksekusi. Harusnya, kalau sudah berkekuatan tetap segera dieksekusi, agar tidak ada aksi macam-macam dari terpidana. "Ini juga kelambanan jaksa melaksanakan eksekusi terhadap putusan-putusan MA yang telah berkekuatan hukum tetap. Di beberapa tempat kan terlambat sekali mengeksekusinya, ini yang kita sesalkan sebetulnya. Ini kan harus ada proses dari kesinambungan dari penyelidikan, penyidikan persidangan dan eksekusi yang berjalan cepat,” tandasnya. Pakar psikologi politik UI Prof Hamdi Muluk menyatakan, ulah Eep menunjukkan sikap stres dan putus asa karena divonis bersalah. “Dia takut hartanya disita dan masuk penjara. Dia pusing bukan main. Makanya, dibuatlah aksi yang aneh dan norak,” katanya. Dalam psikologi, ulah seperti itu bisa mengindikasikan adanya gangguan kejiwaan. Namun, Hamdi belum mau menyimpulkan. Sebab, untuk menentukan seorang gila atau tidak, harus dilakukan berbagai tes. “Tapi, secara sepintas orang seperti ini bisa dikatakan konsep kejiwaannya kacau,” ujarnya. Hamdi mengaku bingung dengan pesan yang ingin disampaikan Eep dalam aksi itu. sebab, mengingit sandal jepit tidak ada kaitannya dengan vonis. Hamdi menduga, Eep melakukan itu ingin dapat simpati publik. Eep sepertinya ingin menggiring perasaan publik bahwa dirinya sudah

dizholimi MA, sebab di pengadilan Tipikor dia divonis bebas. Dia ingin dapat dukun-

gan seperti Priya Mulyasari atau Nenek Minah. “Tapi saya rasa publik tidak akan simpati

ke dia. Dengan cara ini, publik justru akan menertawai dia,” tandas Hamdi.(jpnn)

pun," ungkapnya sambil merinci dana Pilkada Buton lalu sekitar Rp 9 miliar. Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Buton, Saleh Ganiru yang juga ikut memberikan kesaksian di MK, membeberakan apa yang sudah dilakukan DPRD Buton dalam rangka menindaklanjuti putusan MK, 21 September silam terkait perintah PSU. “Di depan majelis, saya menyampaikan apa yang sudah dilakukan DPRD, seperti menyiapkan anggaran baik di APBD 2011, APBD Perubahan 2011,” kata Saleh Ganiru, semalam lewat telepon selulernya. Tidak hanya itu, DPRD juga telah berulang kali menfasilitasi bahkan terlibat aktif dalam berbagai pertemuan antara KPU Buton, KPU Sultra dan Pemkab Buton, ter-

masuk Pemprov Sultra, terkait pelaksanaan PSU. Bahkan, dalam beberapa kali pertemuan itu selalu dibuat kesepakatan-kesepakatan, termasuk pernah menyepakati hari penandatanganan NPHD dan pelaksanaan PSU. “Tapi kan mereka selalu mengingkari sendiri kesepakatan itu. Semuanya saya sampaikan ke majelis,” kata legislator asal PBB ini. Ia pun membuat penilaian, dari kesaksian beberapa pihak di MK tersebut, termasuk dari Pj Bupati Buton, Saleh menarik kesimpulan bahwa sebenarnya memang ada upaya sistematis untuk mengulur-ulur PSU. Bahkan ada kesan bahwa Pemkab memang melakukan intervensi terhadap KPU. “Buktinya, Pj Bupati menyam-

paikan bahwa terundanya NPHD karena jadwal tahapan harus dikoordinasikan dulu ke Pemkab, majelis kaget karena itu sudah merupakan bagian dari intervensi,” tandasnya. Calon Wakil Bupati Buton yang juga menjadi kontestan PSU ini menilai usulan MK agar NPHD diteken 12 Maret dan PSU digelar paling lambat 12 April adalah sangat logis. Alasan KPU Buton bahwa sudah ada draft yang menyebutkan PSU baru bisa digelar Agustus dianggap tidak masuk akal karena sejatinya, PSU tinggal menyisakan tahapan verifikasi calon dan pelaksaanaan sebagai mana putusan MK. Jadi jika, ada tawaran MK seperti itu apalagi kemudian itu menjadi putusan, DPRD sangat mendukung.(fas/abi)

Wa Ode Ichsana Maliki Diakomodir di Ujung Periode Lantik ........................ ini harus segera dilaksanakan,” begitu alasan Saleh Lasata. Soal waktu pelantikannya yang dilakukan malam-malam, dianggap hal biasa. Yang agak luar biasa adalah, munculnya beberapa nama yang dianggap “jauh” dari lingkaran mutasi yakni terkafernya mantan Kepala BKD Sultra era Ali Mazi yakni, Wa Ode Ichsana Maliki dan nama Andi Nur yang kini menduduki job strategis di Gubernuran sebagai Kepala Biro Humas. “Kita dengar-dengar, kepala Biro Humas yang baru itu dariKonaweSelatan,”katasalah seorang pejabat yang hadir sebagaitamuundanganmalamitu. Selain Wa Ode Ichsana Maliki dan Andi Nur, “bolak-baliknya” Askabul Kijo di Dinas Perikanan

juga menjadi bahan perbincangan.Tercatat,sedikitnyatigakali Askabul keluar masuk dari jabatan Kadis Perikanan Sultra. Pada era Ali Mazi, Askabul dua kali mejabat Kadis Perikanan setelah dimutasi oleh Yusran Silondae, Plh Gubernur Sultra saat itu. Kemudian, Askabul kembali dinonjob dari Kadis Perikanan di awal pemerintahan gubernur Nur Alam. Di tahun keempat kepemimpinan Nur Alam, Askabul kembali ditempatkan sebagai Kadis Perikanan. Ternyata, diskusi tentang “kembalinya” Askabul sebagai Kadis Perikanan bukan saja menjadi bahan diskusi di Rujab Gubernur, tempat pelantikan. Di kantor Dinas Perikanan pun para staf ramai mendiskusikan kembalinya Askabul. “Pak Askabul ini sudah berulang kali keluar mas-

uk dari Kadis Perikanan. Kalau jabatan itu diperoleh melalui lamaran, kesannya memang jelek. Tapi karena jabatan itu diperoleh karena ditempatkan oleh pimpinan, itu artinya, Pak Askabul memang profesional. Dulu, saat non job, Pak Askbul ditempatkan di ruangan sempit kira-kira 3x3 meter. Di ruangan itu mereka hanya berdua dengan Ibu Retno (mantan Wakadis Perikanan). Tidak ada yang temani. Staf-staf juga tidak berani ketemu karena takut dimarahi. Tapi saya tetap ketemu dan cerita-cerita. Pokoknya nekat saja. Bagaimana mungkin kita dilarang bertemu dengan mantan kepala dinas. Sementara, saat jadi Kadis, sangat baik perlakuannya sama kita,” tutur salah seorang staf Dinas Perikanan yang minta namanya tak disebut.(m1/ong)


8

Kendari Pos |Rabu, 7 Maret 2012

Polri Usut Gayus Jilid III

Jakarta, KP Setelah Kejaksaan Agung menetapkan Dhana Widyatmika sebagai tersangka, Mabes Polri seolah tak mau ketinggalan meringkus Pegawai Pajak nakal. Kadiv Humas Polri Irjen (pol) Saud Usman Nasution menjelaskan saat ini Direktorat Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Bareskrim Polri tengah memeriksa seorang pegawai Pajak berinisial AR. Ia, diduga melakukan penyalahgunaan wewenang perpajakan. “Dugaan tentang penyalahgunaan wewenang dalam

melakukan penilaian individual terhadap PT SKJ dan KGS. Jadi ada dua perusahaann antara lain yang diduga penyalahgunaan wewenang,” ujarnya di Mabes Polri, Selasa (6/3). Meski tak merinci berapa jumlah kerugian negara yang ditimbulkan oleh AR, Saud mengindikasikan bahwa AR diduga menerima suap dari perusahaan yang ditanganinya. 10 saksi diperiksa terkait kasus ini termasuk dari perusahaan yang ditangani AR. “Ada penyalahgunaan wewenang. Bisa korupsi juga bisa

suap,” imbuhnya. Kasus ini sendiri bermula dari laporan pihak Kementerian Keuangan kepada Kapolri mengenai adanya penyalahgunaan wewenang yang dilakukan AR , 25 Oktober 2011 lalu. Penyelidikan pun dilakukan untuk menemukan bahan permulaan guna mengusut dugaan pelanggaran yang dilakukan pegawai Kantor Pajak Jakarta itu. Namun saat ditanya berapa jumlah suap yang diterima AR, Saud masih enggan merinci. “Jelas, PPATK sudah menginformasikan kepada penyidik, jumlahnya. Undang-un-

dang TPPU (Tindak Pidana pencucian Uang ). (sifatnya) masih rahasia,” paparnya. Kin i Polri masih menunggu izin dari Kementerian Keuangan untuk membongkar berkas pajak yang ditangani AR. Permohonan tersebut telah dilayangkan Febuari lalu. “Kita masih menunggu. Untuk membuka data-data perpajakan,” pungkasnya. Dengan pengusutan ini dua tahun terakhir tiga orang pegawai pajak terjerat hukum. Kasus pertama menjerat Gayus Tambunan, kedua Dhana dan kini AR.(zul)


Hiburan

Kendari Pos |Rabu, 7 Maret 2012

Latinka, Demi Musik, Rela Tak Dibelai Lelaki SATU tahun menjomblo nggak bikin Latinka Stepahie Sidabutar (Latinka) minder. Ia rela tak dibelai lelaki karena lebih serius di dunia tarik suara. “Belum, masih single and happy. Aku baru meniti karier sebagai penyanyi solo. Aku pengen konsentrasi dulu deh di sini,” ujar Latinka. Bagi pelantun Aku Bisa Mati ini, tidak terlalu sulit mencari dan menentukan kriteria pacar yang cocok. Malah, dia tergolong wanita yang tak terlalu ribut melihat cowok dari wajahnya saja. “Buat aku tampang belakangan, yang penting punya karisma saja. Sama kalau bisa nggak dari dunia entertaintment,” ucapnya. Latinka juga diam-diam mengidamankan memiliki pacar berprofesi sebagai dokter. “Pengennya sih dokter, karena papaku dokter, jadi sosok cowok itu aku ngelihatnya yang kayak papa. Ya, pokoknya harus temenan dulu. Sudah nyaman, nyambung baru pacaran. Aku percaya sama lagu yang liriknya lucky I’m in love with my best friend,” tandasnya. Rising star ini mulanya bergabung dalam sebuah grup mirip konsep girlband bernama After Two yang terdiri atas tiga orang cewek. Grup ini dibidani oleh musisi Melto ‘Pasto’. (jpnn/lia)

Pengen Seperti Ariel ADA di balik jeruji, tak membuat Ariel dijauhi wanita cantik. Kini Momo, vokalis Geisha, mengaku dekat dengan napi kasus video mesum itu. Momo sering mengunjungi Ariel di Lapas Kebon Waru, Bandung, Jawa Barat. ‘’Dekat iya, memang kebetulan ada project dengan Ariel dan teman-teman jadi intensitasnya berkunjung sering,” kata Momo, akhir pekan lalu. Sayang, Momo tidak mau menjelaskan soal kerja sama yang tengah dibina bareng pentolan Peterpan itu. Momo berharap, kerja samanya bareng Ariel dapat mengobati kerinduan para penggemar, khususnya fans Peterpan. ‘’Dalam hal apa ya, kasih tahu nggak ya? Kita satu label juga. Bisa featuring. Mudah-mudahan bisa mengobati kerinduan fans-fans biar lebih wah, ada yang baru nih,” ungkapnya. Selama dekat dengan Ariel, Momo merasa nyaman. Menurutnya, Ariel merupakan teman yang enak diajak sharing, dan sangat menyenangkan. ‘’Ariel itu gimana ya? Easy going, sangat enak banget dijadikan teman, teman sharing untuk berbagi ilmu banyak hal juga dari dia kita ngobrol, dan kita ketemu,” puji Momo malu-malu. Sejauh ini Momo masih berstatus jomblo. Padahal kriteria pacar yang diinginkannya tidak muluk-muluk. Tapi kok tipenya mirip-mirip Ariel ya. (jpnn/lia)

13

Sisca Dewi, Selingkuhan Roy Marten? BANYAK bukti Roy dan Sisca punya hubungan spesial. Mulai foto mesra sampai kedapatan berduaan saat ada razia narkoba. Rumah tangga Roy Marten dan Anna Maria terancam retak. Pasalnya, Roy ‘bermain api’ sama penyanyi dan pesinetron Sisca Dewi. Banyak buktinya. Beberapa kali foto-foto mereka dengan latar belakang berbeda dipasang oleh Sisca dalam display picture profile BlackBerry Messenger-nya. Lebih intim, Roy secara spesial datang sendiri ke acara ulang Sisca di sebuah hotel di Jakarta Pusat, baru-baru ini. Saat itu Roy menyalami mesra janda asal Madiun itu. Bahkan Roy ditarik dan joget bareng Sisca, perempuan yang pernah dikabarkan dekat dengan Adjie Pangestu itu. “Sudah nggak usah terlalu dibesar-besarkan, mas pun mungkin juga pernah ada foto bareng siapa kan yang diidolakan?” elak Sisca saat dihubungi wartawan, kemarin. Dia pun mengaku pengagum suami dari model lawas cantik, Anna Maria. “Nggak salah kan kalau kita saling mengaggumi,” lanjutnya. Disinggung soal intensitas perte-muan dan banyaknya foto

mereka berdua, Sisca tak mau komentar ba-nyak. “Saya mau ketemu siapapun kan nggak perlu lah sesumbar ke orang lain. Sudahlah ah mas, saya masih ada kegiatan dulu ya,” jawab bintang sinetron Rahasia Illahi itu. Kedekatan Roy dan Sisca makin nyata setelah awak media memergoki keduanya berduaan di Bandara Soekarno Hatta, Minggu sore (4/3). Keduanya kompak berkacamata hitam, menutup wjat dan menghindari wartawan. Hebohnya lagi, Roy kedapatan bareng Sisca saat terkena razia narkoba di Surabaya, beberapa waktu lalu. “Saya diundang untuk nyanyi-nyanyi, Sisca datang bareng keluarganya. Semua

diperiksa, malah saya menawarkan untuk diperiksa urine tapi menurut polisi tidak perlu ya tidak dilakukan,” tangkis Roy. Ayah Gading Marten itu membantah jika hubungannya dengan Sisca dianggap spesial lantaran ia hanya menganggapnya sebagai teman biasa. “Sisca itu baik... kebetulan saya satu pesawat dan memang ada kerjaan bareng. Sisca itu baik, cantik nggak apa-apa dong dekat sebagai teman. Orang saya dekat sama se-mua orang kok,” ujar Roy. Sisca bercerai dengan seorang perwira Polisi, Juli 2011. Ia menggugat cerai suami dengan alasan sering diperlakukan kasar atau terjadi kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). (jpnn/lia)

Asti Ananta Pasrah Dilangkahi Adik

Latinka

ASTI Ananta harus merelakan adiknya, Lia Ananta menikah. Meski dilangkahi, Asti tetap santai, dan menganggap semua itu proses kehidupan yang harus dijalaninya. “Nggak sedih lah, namanya juga proses kehidupan. Apapun yang terjadi, aku demi adik akan tetap mendukung keputusan dia. Aku siap menerimanya,” ujar Asti. Dilangkahi tak lantas bikin

presenter itu ngebut menikah. Menenangkan diri, Asti bilang setiap manusia pasti memiliki pasangannya masing-masing. Sehingga tak terpikirkan olehnya segera menikah lantaran kecewa dilangkahi adik. “Karena saya muslim, setiap manusia itu kan berpasang-pasangan. Sudah ada jodohnya juga kan ya. Teman dekat sih banyak, terserah Allah,” tukasnya. Lia Ananta akan dinikahi seorang dokter bernama Ryan pada 17 Maret nanti. Akad nikah dilangsungkan di kediaman orangtua Lia, dan resepsi digelar di Gedung Patra Jasa. Proses pacaran Lia dengan Ryan memang tak banyak diketahui khalayak. Menurut bintang film Di Sini Ada Setan ini, Ryan adalah tipe pria yang malu berhadapan dengan media. “Saya sama calon suami sudah kenal lama, karena kami kenal dari kecil. Keluarga besar memang sudah dekat. Jadi kenal lama dan kalau lebaran sering bertemu dan berhubun-

Asti Ananta gan dan akhirnya dilamar,” jelas Lia. Ia juga membantah kalau ia dijodohkan dengan Ryan. Lia mengakui, perasaan cintanya dengan Ryan tumbuh karena sudah saling mengenal sejak kecil. “Sebenarnya kalau perjodohan nggak ya, karena memang kami sering bertemu dan sudah kenal lama. Orangtua juga sudah kenal, ya sudah. Nggak pacaran, memang satu sama lain sudah kenal sejak dari kecil. Tapi ya kita emang jalani saja,” tegasnya.(jpnn/lia)


Edukasi

14

Kendari Pos |Rabu, 7 Maret 2012

Unhalu Buka Prodi Bimbingan Konseling Kendari, KP Setelah vakum sekitar delapan tahun, Unhalu kembali mengantongi ijin penyelenggaran Program Studi (Prodi) Bimbingan dan Konseling (S1) pada Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan . Itu setelah dikeluarkannya SK Mendiknas Nomor 57/E/O/ 2012, tanggal 10 Pebruari tahun 2012. Prof Dr. Ir.H. Usman Rianse, MS., Rektor Unhalu, mengatakan pembukaan kembali Prodi Bimbingan dan Konseling merupakan amanah dari Mendiknas sekaligus kebanggaan khususnya bagi civitas akademika. Mengingat Prodi tersebut sempat vakum sekitar delapan tahun karena terkendala ijin.

“Bimbingan dan Konseling adalah salah satu Prodi yang peminatnya tidak sedikit. Ini karena terkait dengan kebutuhan daerah, sehingga diupayakan penyelenggaraanya. Alhamdulillah, setelah melalui proses yang panjang,akhirnya pusat menindaklanjuti dengan pemberian ijin yang artinya memberikan peluang bagi putra/putri daerah untuk studi di Unhalu dengan pilihan Bimbingan Konseling, tanpa harus kuliah di luar Sultra” terang Rektor, kemarin. Menurutnya, penerimaan mahasiswa baru pada Prodi Bimbingan Konseling sudah bisa dilaksanakan tahun ini. Soal ketersediaan tenaga pengajar dan fasilitas pembelajaran,

tentu saja tidak ada masalah karena pihak fakultas telah mengakomodir jauh sebelumnya. Terkait ijin penyelenggaraan Prodi, dijelaskan oleh Ketua Forum Rektor Se Indonesia tahun 2012 ini. Ijin penyelenggaraan Bimbingan dan konseling diberikan untuk jangka 2 tahun terhitung sejak tahun akademik pertama setelah ditetapkannya keputusan Mendiknas. Unhalu wajib menyampaikan laporan hasil penyelenggaran Prodi paling lambat 1 bulan setelah akhir semester kepada Dirjen Dikti, dan bila tidak dilaporkan sesuai jadwal yang ditetapkan maka berakibat pada pencabutan ijin penyelenggaraan. (lia)

SMPN 17 Kendari Genjot PBM Jelang Ujian Nasional Kendari, KP Jelang ujian nasional, pihak SMPN 17 Kendari terus mengenjot kualitas proses belajar mengajar (PBM). Langkah itu dilakukan pihak sekolah jelang pelaksanaan ujian yang menjadi salah satu penentu kelulusan siswa tersebut. Bentuk persiapan yang dilakukan sekolah permodelan tersebut, di antaranya dengan memberikan jam belajar tambahan di pagi hari, pukul 06.00 sampai 07.30 wita dan try out. “Try out akan dilaksanakan Senin (12/3) depan, selama tiga hari berturut-turut. Sebelum try out kami

juga persiapan dengan belar pagi. Setiap hari dari hari Selasa sampai Sabtu, waktu belajarnya satu setengah jam sebelum jam belajar wajib,” kata Milwan S,Pd., M.Pd., kepala SMPN 17 Kendari, kemarin (6/3). Alasan pemilihan jam pagi untuk belajar tambahan, jelasnya, pada waktu itu siswa masih dalam keadaan fresh daripada belajar siang atau sore hari, mereka akan mulai gelisah dan kurang konsentrasi dalam belajar. Pelaksanaan belajar pagi ini akan terus dilakukan sampai mendekati hari-H, mereka akan diistirahatkan sejenak. “Belajar pagi akan terus dilaksanakan sampai selesai UAS. Karena kelemahan siswa dalam UAS akan dibahas lagi dalam belajar pagi,” kata peraih juara dua

sebagi kepala sekolah berprestasi tingkat nasional ini. Total siswa SMPN 17 Kendari ini mencapai 607 orang, 175 orang di antaranya terdaftar sebagai peserta ujian nasional. Terkait target kelulusan, Milwan mengaku tidak bisa menargetkan kelulusan siswanya. Berdasarkan data dua tahun terakhir, kelulusan sisiwa di sekolah tersebut tercatat untuk tahun ajaran 2009/2010 capai 99 persen, sedangkan tahun ajaran 2010/2011 capai 96,63 persen. “Saya tidak bisa memberikan target, tapi dengan usaha maksimal diharapkan angka kelulusan bisa lebih baik lagi,” tandasnya. Ditambahkan, saat ini nomor ujian siswa sudah dikeluarkan oleh dinas pendidikan nasional provinsi. (p3)

SARFIAYANTI/KP

SDN 10 Mandonga dimuseum.

Siswa SDN 10 Mandonga Kunjungi Museum Kendari, KP Belajar di kelas merupakan metode pembelajaran yang kental di kalangan siswa dan guru. Banyak yang tidak menyadari bahwa melakukan pembelajaran langsung di lapangan, lebih efektif ketimbang membahas teori di lapangan. Nah, itulah metode belajar yang kini diterapkan SDN 10 Mandonga. Kemarin, (6/3) puluhan siswa kelas VI A, berkunjung ke museum Sultra untuk melihat peninggalan sejarah yang masih tersisa. Selain prasasasti bersejarah, dalam kunjungan itu, para siswa mempelajari ban-

yak hal yang berkaitan dengan kondisi kehidupan masyarakat Sultra di zaman dahulu. Guru Bahasa Indonesia SDN 10 Mandonga Dermawan S Pd mengatakan, kunjungan pembelajaran itu, merupakan salah satu program untuk meningkatkan wawasan siswa dalam berbagai bidang ilmu. Apalagi kata dia, dengan segala obyek maupun benda yang ada di museum, memberikan banyak pelajaran bagi siswa, bukan hanya tentang sejarah tapi juga tentang ilmu-ilmu sosial dan alam. Melalui kunjungan itu, para siswa ditugaskan untuk melakukan pengamatan secara seksama t e r h a d a p obyek-obyek bersejarah yang ada. Setelah itu, siswa yang sudah dibagi dalam kelompok, diwajibkan membuat laporan dan mempresentasikannya di kelas. “Dalam kunjungan ini, para siswa kami ajak untuk melakukan pembelajaran secara nyata. Yang sebelumny hanya menghayal saja bagaimana bentuk tengkorak manusia, disini mereka bisa lihat sendiri wujudnya.

Bukan hanya benda-benda berbau arkeologi, yang berkaitan dengan kondisi peradaban masyarakat masa lampau juga dapat mereka lihat di museum ini,” ungkap Derwaman. Kepala Seksi Publikasi Bimbingan Edukasi Museum Sultra Rustam Tombili mengatakan, di museum memang banyak yang melakukan kunjungan sambil belajar. Makanya, pihak museum berupaya melakukan pembenahan, untuk menarik minat masyarakat agar sering berkunjung di tempat peninggalan sejarah itu. Bukan hanya kalangan siswa, masyarakat umum juga sudah banyak yang berkunjung, bahkan hampir setiap hari. “Di museum ini merupakan salah satu pusat ilmu pengetahuan. Meskipun memang, untuk menarik minat masyarakat, bukan hanya dalam penyajian obyek saja, tapi juga dalam hal penataan. Untuk itulah kami selalu berupaya untuk menyajikan obyek sejarah yang ada dengan keindahan estetika tanpa melupakan nilai-nilai yang dimiliki,” ungkapnya. M.Tezar, siswa SDN 10 Mandonga mengaku senang bisa ikut dalam rombongan tersebut. Apalagi, selama ini pembelajaran langsung di lapangan masih sangat kurang. Dengan melihat langsung obyek-obyek sejarah, hal-hal yang selama ini hanya dapat dilihat melalui TV atau buku cerita, kini sudah bisa dilihat langsung. “Saya mendapatkan banyak ilmu datang ke museum ini. Apalagi, benda-benda bersejarah yang terpampang memberikn banyak pengetahuan bagi kami. Selama ini yang kami dengar dari guru di sekolah, sekarang sudah dapat kami liht langsung bentuk fisiknya. Mudah-mudahn ada lagi kegiatan sepetyi ini, di lokasi yang berbeda,” harapnya. (fya)


Kendari Pos |Rabu, 7 Maret 2012

Edukasi

15

Nuh Janji Sikat Pungli Uji Kompetensi

IST/KP

Suasana penerimaan mahasiswa Akbid Pelita Ibu Kendari saat praktik komuniti di Pondidaha. Camat Pondidaha Taharuddin Saranani (tengah) menerima mahasiswa dari Direktur Akbid Pelita Ibu Kendari, Dra Hj Rosmawati Ibrahim SST an Ketua Yayasan, Drs H Taha.

Akbid Pelita Ibu Kendari

Praktik Komuniti di Pondidaha Kendari, KP Sebanyak 181 mahasiswa Akademi Kebidanan (Akbid) Pelita Ibu Kendari yang tergabung dalam angkatan IV melakukan praktik komuniti di Kecamatan Pondidaha, Konawe. Mereka adalah mahasiswa semester VI sebagai persiapan untuk menyelesaikan studi dengan persyaratan telah menyelesaikan semester V, Praktik Klinik Kebidanan (PKK) I, II dan III. Direktur Akbid Pelita Ibu Kendari, Dra Hj Rosmawati Ib-

rahim SST menjelaskan peserta tersebar di beberapa desa dan kelurahan di Pondidaha. Ia sempat merinci di Kelurahan Pondidaha sebanyak 48 orang yang praktik dan di Desa Wonua Mandara sebanyak 47 orang serta di Desa Hongoa sebanyak 46 orang. ‘’Untuk di Desa Puumbinisi kami tempatkan 40 orang,’’ terang Rosmawati didampingi Ketua Yayasan Akbid Pelita Ibu Kendari, Drs H Taha, kemarin. Di lokasi praktik para mahasiswa diterima secara resmi oleh

Camat Pondidaha, Taharuddin Saranani, SE bersama Kepala desa dan lurah. Acara tersebut juga juga dihadiri tokoh masyarakat, Kepala Puskesmas Pondidaha serta aparat di kecamatan itu. Menurut Taha tujuan dari praktik komuniti yakni untuk mengimplementasikan ilmu yang telah mereka peroleh dibangku kuliah selama lima semester dan hasil Praktik Klinik Kebidanan yang mereka laksanakan di Rumah Sakit dan Puskesmas baik di Kota Kendari maupun di Jakarta. Selain

itu para calon bidan dapat secara langsung melihat permasalahan kesehatan yang ada dengan sasaran individu, kelompok dan masyarakat. ‘’Hasil praktik mereka akan menjadi bahan masukan bagi kecamatan, kelurahan dan desa. Selanjutnya kelurahan dan desa sudah bisa membuat program peningkatan derajat kesehatan masyarakat yang akan dipersentasekan dalam forum Musyawarah Mufakat Desa (MMD) I dan MMDI I di tingkat kecamatan,’’ urai Taha. (p9)

Tiga Profesor Bagi Tips Sukses Lolos Penelitian Malang,KP Dosen ITN Malang Sabtu (3/3) lalu menimba ilmu kepada tiga guru besar yang juga pakar dalam bidang penelitian. Dua guru besar tersebut berasal dari internal kampus sementara satu guru besar dari Universitas Brawijaya (UB) Malang. Melalui acara bertajuk klinik proposal penelitian itu diharapkan dosen ITN sukses merebut program hibah kompetisi pada 2013 mendatang. Salah satu pemateri yang berasal dari UB Malang, Prof Dr Ir Luqman Hakim MS menegaskan

untuk membuat proposal yang bagus kuncinya ada pada metode penelitian. Jika seorang peneliti mampu mengungkapkan detil langkah yang akan dilakukan dalam penelitian tersebut maka peluang proposal bisa lolos pendanaan dikti akan terbuka. ”Metode penelitian punya bobot 35 persen dalam penilaian, jadi pembuatannya harus jelas,” ungkapnya. Selain Luqman Hakim, dua pembicara lainnya yaitu Prof Dr Eng Ir Abraham Lomi MSEE dan Prof Dr Ir Tri Poespowati

MT keduanya dari ITN Malang. Menurut Ketua Lembaga Pengabdian Pada Masyarakat (LPPM) ITN, Togi Nainggolan menuturkan melalui kegiatan klinik ini diharapkan semakin banyak proposal yang bisa lolos dan didanai DP2M dikti. LPPM ITN saat ini berada di cluster madya bersama 57 perguruan tinggi di Indonesia. Tahun ini ada 11 proposal yang bersumber dari dana pemerintah dengan melibatkan 33 dosen. Sementara di internal kampus ada sebanyak 40 proposal dengan

jumlah dosen yang terlibat sebanyak 110 orang. ”Pada 2013 mendatang target kami 50 persen dosen kami bisa memenangkan hibah kompeteisi dan bersaing di tingkat nasional,” harapnya. Sementara itu Rektor ITN, Suparno Djiwo menuturkan untuk mendorong 160 dosennya giat meneliti, ITN juga menyiapkan dana penelitian internal. ”Dosen yang belum berhasil merebut pendanaan dikti masih berkesempatan melakukan penelitian dengan dana internal kampus,” jelasnya. (jpnn)

Jakarta,KP Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Mohammad Nuh menegaskan bahwa kementrian yang dipimpinnya akan melawan aksi pungutan liar (pungli) di sekolah yang kini kian meresahkan masyarakat. Menurutnya, pungli harus dilawan dan dibasmi hingga ke akarnya. “Pungli itu harus kita lawan. Karena kalau tidak kita lawan, malah semakin menjadi-jadi. Maka harus kita lawan,” ungkap Nuh kepada wartawan di ruang kerjanya di Gedung Kemdikbud, Jakarta, beberapa waktu lalu.

Oleh karena itu, Nuh mengaku telah menginstruksikan Inspektur Jenderal (Irjen) Kemdikbud, Haryono Umar untuk menurunkan tim khusus membasmi pungli. Perintah Nuh ke Haryono yang pernah menjadi pimpinan KPK itu juga sebagai respon atas sikap kritis berbagai pihak yang menilai pemerintah tidak mampu membasmi pungli. “Kami terima kritik yang membangun seperti itu. Maka itu, saya sangat setuju dan meminta Irjen untuk menangani masalah ini. Sudah saatnya kita membuat gerakan melawan pungutan liar. Atas nama

apapun, baik di bidang Uji Kompetensi Guru, BOS atau apa saja harus kita lawan,” tegasnya. Ia mengingatkan bahwa pungli tidak akan dapat mempengaruhi keputusan pemerintah. Misalnya pungli oleh oknum di daerah yang menjanjikan kelulusan uji kompetensi guru. Padahal, pihak yang menentukan kelulusan adalah Kemdikbud. “Sebaiknya masyarakat mulai saat ini harus lebih cerdas. Penentuan kelulusan ada di Kemdikbud. Hal ini penting untuk diketahui, karena agar guru tidak dibodohi,” imbuhnya.(jpnn)

Prof Syarif

Siap Jadi Dekan Fekon Kendari, KP Pemilihan Dekan Fakultas Ekonomi (Fekon) Unhalu periode 2012-2016 akan diselenggarakan Maret ini. Sejumlah nama pun telah menyampaikan kesiapannya, salah satunya adalah Prof. Dr. H. Muh. Syarif, MS. Melalui deklarasi calon dekan Fekon, Senin (5/3) malam lalu, Syarif menyampaikan kesediaan maju sebagai kandidat dekan yang visi misinya sarat dengan pencapaian kesejahteraan dosen dan staf di fekon. “Salah satu indikator yang bisa dilihat mengenai kemajuan suatu perguruan tinggi adalah tingkat akreditasi yang dicapai. Mengapa? Karena itulah yang menunjukkan bahwa aktivitas di perguruan tinggi terlaksana secara maju dan mandiri,” terang Prof Syarif. Dalam penilaian akreditasi, lanjutnya, ada tiga hal yang perlu diperhatikan dalam membangun kulitas perguruan tinggi, yakni kesempurnaan administrasi, peningkatan kualitas pembelajaran, dan evaluasi. Tiga hal tersebut merupakan prioritas yang harus diper-

Muh. Syarif hatikan untuk mendapatkan penilaian akreditasi. Kesempurnaan adminstrasi, baik administrasi kepegawaian maupun akademik harus terus dibenahi. Semisal, pihak administrasi harus dapat menunjukkan bukti fisik secara lengkap. Dengan demikian, itu akan menjadi bahan pertimbangan untuk meningkatkan nilai akreditasi. “Demikian halnya peningkatkan mutu pembelajaran, ada dua hal yang harus diperbaiki.

pengembangan fasilitas dan peningkatan kualitas SDM. Bagaimana kita meningkatkan kualitas SDM sehingga mampu menjalankan tugas pembelajaran dengan baik. Kualifikasi SDM yang ada saat ini terdiri dari S2, S3, dan guru besar sudah memadai, sehingga sekarang tergantung dari kita bagimana membangun fakultas ini,” tuturnya. Deklarasi yang diadakan di salah satu rumah makan di Kendari itu, disambut baik sejumlah dosen dan para dekan Fekon terdahulu, yakni H. Hasan Aidit, Prof Usman Daeng Masiki, dan Prof. Yusuf Abadi. Ketiganya hadir untuk memberikan dukungan dan masukan pada calon dekan Fekon. Usman Daeng Masiki, menyampaikan dukungan dengan memberikan ucapan selamat pada Prof. Syarif. Pelaku sejarah Fekon ini, menitipkan pesan pada seluruh calon dekan untuk saling menjaga dan menyanyangi. Sebab, dari empat kandidat calon hanya akan ada satu yang terpilih, dan mereka semua sudah diberi kepercayaan untuk memimpin fakultas, maka dibutuhkan kerja sama untuk saling menjaga. Prof. Yusuf Abadi, yang juga mantan dekan Fekon turut berpartisipasi memberikan dukungan. Ia kagum dan haru pada beberapa kandidat calon yang turut hadir saling memberi dukungan dalam deklarasi tersebut. Dalam penyampaian dukungannya, pembantu rektor IV ini mendukung strategi yang akan dilancarkan Prof. Syarif jika terpilih sebagai dekan. “Saya imbau pada calon dekan yang akan memimpin fakultas ke depan, agar bersiap-siap menerima gesekan dari mahasiswa,” katanya. (p3/lis)


KOMUNIKASI BISNIS

16

Kendari Pos | Rabu 7 Maret 2012

Pemasangan Komunikasi Bisnis Hub. 0853 3553 1111

Investasi Emas Cash & Kredit yang Menguntungkan Resmi dan Aman untuk Anda PT. SEDEKAH EMAS Indonesia adalah perusahaan pertama yang bertaraf Nasional yang berkantor di Kota Kendari, menawarkan jual-beli emas dengan cara unik, yakni secara cash dan kredit dijamin pasti menguntungkan. Ada 3 cara yang ditawarkan untuk mendapatkan KEUNTUNGAN dari sistem ini: Pertama, pembelian emas secara cash

akan mengikuti harga pada saat anda bertransaksi, contoh harga emas hari ini Rp.535.000/gram pembelian emas 25 gram = Rp.13.500.000, anda akan meraih bagi hasil Rp.810.000/ minggu selama 20 minggu. Setelah 5 bulan, anda mendapatkan 25 gram emas + Rp. 4.320.000. Kedua, pembelian emas secara kredit (tanpa bunga). Contoh, anda kredit emas 5 gram, maka pembayaran bulan pertama,hargaemas1grampada saat anda bertransaksi, contoh

Rp.500.000, pembayaran bulan ke-2 juga mengikuti harga emas 1 gram pada saat anda bertansaksi misal Rp.510.000,jadi ada kemungkinan pembayaran emas tidak menetap setiap bulan karena akan mengikuti harga emas pada saat anda bertransaksi. Dan setelah 5 bulan anda mendapatkan pilihan, apakah akan mengambil emas 5 gram atau total uang yang anda sudah bayarkan + keuntungan 10%, untuk 10 gram keuntungan 20%, untuk 15 gram keuntungan 30%,

untuk 20 gram keuntungan 40% dan untuk 25 gram keuntungan 50%. Ketiga, jadikan aset anda yang tidur sebagai mesin uang yang produktif untuk menambah pendapatan anda dengan jual- beli emas di tempat ini. Aset ini seperti hasil gadai perhiasan, SK PNS, BPKB Kendaraan, dan Sertifikat Tanah/Rumah. Sebagai bentuk penghargaan kepada nasabah aktif, setiap merekomendasikan pembelian secara cash,

Cantik dengan Intense Pulse Light (IPL) Kini Buka Setiap Hari, Senin - Minggu AL-ISHLAH Oriental Medical Clinic menghadirkan satu lagi alat canggih dibidang revolusi kecantikan bernama Intense Pulse Light IPL. alat ini mengeluarkan sinar laser yang sangat bermanfaat mengatasi masalah anda di bidang kecantikan. Sinar IPL dapat menghilangkan flek ,

pengencangan dan kerutan pada wajah, mengecilkan poripori, whitening, serta anti aging. Selain itu, kecanggihan sinar IPL dapat pula menghilangkan bulu kumis, bulu ketiak baik pada pria maupun wanita. Bagi anda yang wajahnya sering kemerahan atau pembuluh darah kelihatan pada daerah wajah, jerawat batu serta bekas jerawat yang kemerahan dengan alat ini

Medulu Sajikan Menu Secara Prasmanan

semua bisa diatasi. Penggunaan alat IPL sudah cukup tenar di seluruh dunia dan di kota-kota besar di Indonesia, karena sangat bermanfaat dan terbukti sangat berkhasiat. Segera kunjungi Al-Ishlah Oriental Medical Clinic di Jl. AH Nasution Poros Andounohu Pasar Baru, Telp: 0401-3196576, praktek pukul 09.00 - 19.00 WITA. Buka setiap hari. Semua keluhan anda teratasi secara alami. (adv)

TAHUN ini, sudah yang ketigakalinya Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kendari, memberikan manasik haji terpadu untuk umum. Pendaftaran dimulai sejak tanggal 3 Maret hingga pemberangkatan haji ke tanah suci. Manasik terpadu ini berlangsung secara rutin di KKP Kendari, di Jl WR Supratman no 2 (belakang eks teater Kota Lama). Jadwal pelaksanaan manasik dimulai pada tanggal 23 Maret

Pabrik Terpercaya, Kualitas Terbaik dan Aman

hingga jadwal pemberangkatan haji. Jenis manasik yang dilakukan meliputi, senam haji out door dan in door, program latihan mandiri dirumah, manasik kesehatan, manasik haji, dan praktek lapangan. Kegiatan ini diprioritaskan bagi andayangakansegeraberangkat haji (telah memiliki porsi). Tujuan utama KKP mengadakan orientasi manasik haji untuk menurunkan angka kematian jemaah haji di tanah suci dengan bekal kesehatan yang memadai. Untuk lebih jelasnya silahkan menghubungi petugas KKP Kendari, Hp: 085241776050, 08114105709. (adv)

SEPERTI jamur dimusim hujan, pemakaian Rangka Baja Ringan Inti Trust dengan kualitas terjaga, awet serta memiliki kekuatan struktur yang jauh lebih aman dibanding konstruksi kayu. kuda-kuda baja Inti trust merupakan produk yang diminati oleh banyak konsumen karena selain harga tangan pertama (Pabrikasi di Kendari) juga menghemat biaya ekspedisi dan tetap ready stok sehingga tak perlu menunggu ketersediaan

Rumah Kreatif Pertama di Kendari Melayani Desain Interior, Terjangkau dan Berkualitas

PT. SEI KENDARI, selain bergerak dibidang investasi emas, juga bergerak dibidang jasa DESIGN INTERIOR untuk Rumah, Kantor, Toko, Hotel dan

lainnya. Rumah kreatif jasa desain interior ini merupakan yang pertama di Kendari mengusung konsep harga terjangkau namun dengan

kualitas prima yang bisa merubah interior ruangan anda menjadi lebih mewah. Ditempat ini melayani pekerjaan Partisi dengan harga mulai Rp. 800 ribu/meter menggunakan rangka besi holo, Meja Rapat harga Rp.1 juta/ meter, Meja Tamu Rp.1,5 juta/ meter, Meja Kerja Rp.1,6 juta/ meter, Meja Makan (sesuai model), Almari Rp. 1,5 juta/ meter, Bed set 1,6 juta/meter, Kitchen set 1,8 juta/meter sudah termasuk rak piring, rak

sendok dan lampu-lampu serta asesoris lainnya sesuai anggaran dan keinginan anda. Finishing pekerjaan menggunakan Wallpaper, Tecosit, HPL dan Dico. Silakan buktikan sendiri kualitasnya karena tenaga kerja ahli dibidangnya dari pulau Jawa juga melayani konsultasi (gratis). Juga disiapkan berbagai varian Wallpaper mulai dari yang polos, motif bunga, lingkaran, kotak, abstrak, dan lainnya dengan harga mulai dari Rp.50.000/meter. Hub: Jl. A Yani 111 B lepo lepo Kendari. Telp (0401) 319 6666, 08218893 8893, 0811400706, 085342530201. (adv)

Tanah Siap Bangun, Hanya 16 Kavling Harga Terjangkau, Bisa Cash dan Kredit SAATNYA anda memiliki aset jangka panjang yang berlokasi ditengah kota Kendari. Penawaran menarik tanah kavling yang berlokasi di Baruga Kota Kendari, tepatnya di Kecamatan Watubangga (depan kantor Kelurahan Watubangga) berjarak 200 meter dari kantor Kecamatan Baruga, dan 500 meter dari RS Provinsi yang

Baru. Segera miliki tanah yang berlokasi dikawasan siap bangun, dan berada dikawasan perumahan yang lingkungannya telah menjadi kavling siap bangun. Tanah kavling ini dipasarkan berukuran rata-rata 10 x 20 meter, akses jalan mudah dan luas, serta telah tertata sesuai peruntukan siap bangun dengan harga terjangkau cash dan kredit. Untuk kredit DP ringan dengan angsuran yang ringan pula. Pemasaran, Fajar 085342438723. (adv)

Water Stick, Terapi Air untuk Segala Penyakit Sembuhkan Diabetes, Hipertensi, Kolesterol, Maag, dan Stroke PENYEBAB penyakit berat menghinggapi tubuh d i k a r e n a k a n ketidakseimbangan PH darah atau tubuh dalam jangka waktu panjang. Kini hadir Stik alkali (water Stick) dengan teknologi Nano Jepang yang berfungsi merubah air minum menjadi air alkali plus energi dan kaya

oksigen, dimana PH air mencapai 8,6 (basa). Produk ini mampu menyembuhkan berbagai penyakit berat seperti; kencing manis (diabetes), tekanan darah tinggi, kolesterol, kanker, asam urat, batu ginjal, stroke, asma, asam lambung (maag) dan lainnya. Selain itu, Stik Alkali mengandung uni C 30 zeolite, far antibacterial, nano alkali, ulta mineral, kenkouseki, dan Hi Pellet activated yang juga berfungsi mencuci darah,

membuang racun, dan mencegah kanker. Beli satu Water Stick Rp. 960.000 untuk pemakaian 3 tahun (Terbukti Berkhasiat), bonus 1 pch Power Ring (alat terapi pembesar Mr.P) berfungsi meningkatkan daya tahan x, mengatasi EDI, menjaga ketahan ereksi, lebih keras dan tahan lama. Pemesanan Villa Ibis Pratama Blok B1/5 Kendari, CP: Syaiful Tamburaka 085241673992. (adv)

Pengumuman Pemenang Undian BOOM 2012 dari Suzuki No Nama

No. Kupon

Alamat

Dealer

Hadiah

1. Sailudin

02236

Suzuki Baubau

1 Unit Mobil

2. Syahruddin P

06869

Dusun Talingko, Kec. Kapontori, Buton Desa Kambikuno Kab. Muna JL Pemuda No.49 Kab. Kolaka Kel. Guming Jati Kendari Kel. Mekar Sari Kab.konawe Ds Lamoare Kec.iadongi Kab.kolaka Dsn I Ds Lawulo Kec. Samaturu Ds Labaha Kec.Watopute Kab. Muna Jl. Abadi Lr. Setapak Kab. Kolaka

Suzuki Raha

1 Unit Motor

3 4 5

Muh.husran 02625 Halik, S.Pd Sudirman 08741 Nyaman Suprianto 04274

6

Wayan Ardana I

7

Sry Susanti Sahril 04058

8

Husadar

06788

9

Irfan Husain

04165

04083

Unindo Motorindo 1 Unit motor

No Nama 10 Aliser 11 Sitti Jumariah

No. Kupon 04147 02503

12 Darwis

04149

13 La Ode Rifai

02571

SGP Kendari SGP Kendari

1 Unit TV 1 Unit TV

14 La Ani B

08194

SGP Kendari

1 Unit TV

15 Titi Sumanti 16 Sri hartati S.Pd

04291 08701

1 Unit HP Suzuki Raha

1 Unit HP 1 Unit HP

RUMAH makan Medulu adalah salah satu tempat makan

No 1 2. 3.

Jumlah Pemenang 23Orang 38 orang 75 orang

Alamat Ling.ni Kab. Kolaka Jl. Durian No. 19 Kel. Wua-wua Dsn Bwolangka Kab. Bombana Ji. DR Sutomo Kel. Laloati kendari Jl. Gatot Subroto Bukit walio Indah Kel. Parauna Kab. konawe Ds Lahotu Kec. Wongeduku kendari

Dealer Hadiah 1 Unit HP Suzuki Wua-wua 1 Unit kulkas 1 Unit Kulkas Suzuki Wua-wua 1 unit Kulkas Suzuki Intan

1 Unit kulkas

SGP Kendari Sgp Kendari

1 Unit Kulkas 1 unit kulkas

Hadiah DVD Race Cooker Kipas Angin

yang menyiapkan masakan khas Tolaki (sinonggi) yang sebelumnya berlokasi di kompleks Pier 29 Kendari. Ditempatnya yang baru, yakni di bilangan Lawata No 2, tepatnya di belakang Masjid Al Kautshar Kendari, Medulu tetap menghadirkan ragam menu andalannya menu-menu khas tolaki, selain itu Medulu juga menghadirkan menu-menu bervariasi dengan suasana yang

lebih nyaman dengan sistem prasmanan. Setiap pengunjung, bisa langsung memilih menu sesuai selera yang telah tersedia di meja prasmanan. Menariknya, untuk harga cukup terjangkau dan soal rasa tidak perlu khawatir, sebab pengunjung ditanggung akan kembali lagi setelah mencicipinya. Medulu juga melayani pesanan/catering, hubungi 0401-3125400. (adv)

Rangka Atap Baja Ringan INTI TRUST (SNI)

KKP Helat Manasik Haji Terpadu Terbuka untuk Umum tanpa Biaya

mendapat komisi Rp.20.000/ gram. Bukan cuma itu, bagi anda yang bisa menjual 500 gram selama 5 bulan akan mendapatkan Blackberry Dakota, 1000 gram meraih sepeda motor, 2000 gram Umrah untuk 2 orang, 5000 gram anda Avanza G, dan 10.000 gram akan meraih New Fortuner G. Lebih jelas hub: PT. Sedekah Emas Indonesia Jl. A Yani 111 B Kendari. Telp (0401) 319 6666, 082188938893, 0811400706, 085342530201. (adv)

barang. Harga Inti Trust setara dengan harga kayu kelas 1, perawatan mudah, anti karat, anti rayap, anti panas, dan berstandar SNI. (hati-hati membeli rangka atap baja ‘abal-abal‘ tanpa mempertimbangkan keamanan dan keselamatan dan ketebalan bahan). Selain itu, Inti Trust cocok digunakan di segala cuaca, dan memiliki ragam sistim struktur atap yang sesuai untuk bangunan rumah sakit, rumah tinggal, sekolah, rumah ibadah, perkantoran, ruko, pabrik dan lainnya dengan penutup atap dari genteng, asbes, seng dan metal sheet. Pemesanan hub: PT. Inti

Trust Jl. Haluoleo No.99 Kendari, Telp: 082143052398, 0852143052398, Pin BB 228B883C, email: inti_trust@ ymail.com. Distributor Baubau 081341815566, Bombana 085299412222. Anda ingin bergabung menjadi distributor daerah, Hub PT. Inti Truss. (adv)

Sehat ala Pijat Refleksi Keluarga PIJAT refleksi adalah salah satu pengobatan alternatif yang ampuh, aman, praktis, murah, dan tanpa efek samping. Selain mencegah dan menyembuhkan, juga dapat mendeteksi apakah salah satu organ kita terganggu atau masih sehat. Pengobatan ini menggunakan penekanan pada titik syaraf ditelapak kaki, tangan, badan, wajah dan kepala dengan teknik kekuatan jarijari yang dapat memperlancar saraf tersumbat dan menormalkan peredaran darah dan fungsi organ tubuh

Di kota Kendari, Pijat Refleksi Keluarga telah memiliki 4 cabang, yakni di Jl. Ir Alala (By Pass) No.147 (samping dosmering teratai), di Ahmad Yani Square (belakang Hotel Horison), di Jl

Sao-Sao N0. 289 (depan BTN 1). Dan saat ini cabang baru telah beroperasi di poros A Yani ( samping Lorong Bahagia) No. 111 A, lepolepo. Dengan kehadiran layanan terbaru ini tentunya kian memudahkan anda yang berlokasi disekitar Wuawua, Baruga dan sekitarnya yang membutuhkan perawatan ala pijat refleksi keluarga. Bandrol pijatan mulai dari Rp 35.000 - Rp 45.000/jam. Untuk layanan pijatan panggilan rumah Rp 55.000/jam. CP: 085299674074, 085396946103. (adv)


Kendari Pos | Rabu, 7 Maret 2012

Barcelona v Bayern Leverkusen

REALISTIS Barcelona, KP Bukan tipikal Barcelona bermain bertahan di markasnya, Camp Nou. Untuk itu, Bayer Leverkusen pun dipastikan harus berhati-hati saat menyambangi markas Blaugrana, Estadio Camp Nou, Kamis (8/3) dinihari nanti (Siaran langsung RCTI pukul 02.30 WIB). Di laga ini, armada Los Azulgrana--julukan Barca--hanya butuh hasil imbang atau kalah dengan selisih gol tak lebih dari tiga gol untuk lolos ke perempat final. Itu menyusul kemenangan 3-1 yang dipetik Barca saat menyambangi markas Leverkusen, BayArena pada leg pertama, medio Februari lalu. Saat itu, dua gol Alexis Sanchez dan Lionel Messi hanya bisa dibalas satu gol oleh Michal Kadlec di kubu Leverkusen. Barca pun diprediksi bakal mudah melewati hadangan Leverkusen di Camp Nou. Sejarah mencatat, Barca belum terkalah-

kan di kandangnya dalam dua gelaran terakhir Liga Champions. Kekalahan terakhir yang dialami Barca di Camp Nou terjadi pada penyisihan grup Liga Champions 2009/2010. Saat itu, Barca secara mengejutkan dikalahkan tim lemah, Rubin Kazan 1-2 di hadapan publik Barcelonista. Berkaca pada hasil itu, Leverkusen boleh sedikit percaya diri bisa mencoreng rekor Barca yang belum terkalahkan (kandang maupun tandang) selama satu tahun terakhir ini. Namun, untuk bisa menang dengan skor 3-0, nampaknya cukup mustahil bisa dilakukan tim asuhan Robin Dutt, meski mereka akan datang dengan modal apik, yakni menang 2-0 atas Bayern Munich 2-0 di pentas Bundesliga, akhir pekan kemarin. Apalagi, di laga nanti Barca juga dipastikan bakal Baca LAWAN di Hal. 18

AFP/Luis GEn

Pemain belakang Barcelona Daniels Alves, pemain tengah Andres Iniesta, Xavi Hernandes dan Cristian Tello dan Kapten Carles Puyol setelah mencetak gol saat melawan Sporting Gijon pada paertandingan 3 maret lalu di Stadion Nou Camp Bercelona pada Liga Spanyol.


18

Kendari Pos | Rabu, 7 Maret 2012

Mencari Pelampiasan Amarah Turin, KP Juventus sempat dicemooh oleh para Juventini ketika hanya sanggup bermain imbang dengan Chievo di Juventus Stadium, pekan lalu. Saat mereka butuh kemenangan untuk terus menempel AC Milan di puncak klasemen Serie A, mereka malah kembali membuang poin penuh melawan Chievo, tim sekelas The Flying Donkey mereka hanya bisa imbang 1-1. Direktur Umum Juventus, Giuseppe Marotta mengaku sadar, bahwa para pendukung meminta lebih, dan ia pun menyuarakan bahwa timnya memang masih memerlukan peningkatan kualitas. “ Kami tahu bahwa kami perlu terus adakan perbaikan di sisi kami, khususnya karena kami mulai menjalankan ini tahun lalu dengan perubahan hampir total yang berlanjut di musim ini. Dengan pemain yang berbeda dan seorang manajer baru yang telah membawa metode baru dan di atas semua mentalitas baru. Apa kekurangan kami dibandingkan dengan Milan? Ini bukan masalah teknik belaka atau taktik, tetapi terutama dari karakter dan ini benar-benar khas seperti yang kita punya,” ketusnya. Ia menganggap, para pemain masih harus mencapai hasil penting. Ini adalah aspek yang mendasar dalam setiap proses perbaikan. ‘’ Kami memang masih membutuhkan peningkatan pastinya,” tandas Marotta di situs resmi Bianconeri--julukan Juventus. Sementara itu, kiper nomor satu timnas Italia serta klub Juventus, Gianluigi Buffon meminta rekan-rekannya segera mencari pelampiasan atas hasil buruk yang baru saja mereka raih. Juve memang tidak kalah, namun hasil seri dengan klub-klub middle, sudah terlalu berlebihan. “ Kita perlu mengubah kekecewaan atas hasil imbang dengan Chievo menjadi suatu kemarahan, dan menunjukkannya di lapangan di pertandingan berikutnya.

Lawan................ tampil dengan kekuatan penuh. Lionel Messi pastinya jadi andalan pelatih Pep Guardiola, setelah absen saat Barca menang 3-1 atas Sporting Gijon, akhir pekan lalu karena harus menjalani akumulasi kartu. Sementara di lini tengah, jenderal lapangan tengah Xavi Hernandez juga siap diturunkan karena telah pulih dari cedera. Xavi bahkan menyumbang satu gol ke gawang Gijon.

AFP PHOTO / Tiziana FABI

Pemain depan Juventus Alessandro Del Piero sedang menggiring bola dengan dihadang gelandang AS Chievo Michael Bradley pada pertandingan Serie A di Stadion Turino 3 maret lalu. Kami akan mengubah kekecewaan menjadi kemarahan dan menunjukkannya di lapangan pada pertandingan berikutnya. Bagi kami, memberikan hasil maksimum adalah dogma,’’ tekad Buffon. Saat ini jarak perolehan angka dengan AC Milan berubah menjadi tiga angka setelah disaat bersamaan tim asuhan Massimiliano Allegri bisa menang telak 4-0 atas Palermo. Juve mengumpulkan 51 poin, sementara Milan yang bermain satu kali lebih banyak sudah meraih 54 angka. Juve masih punya peluang untuk menyamakan perolehan angka yang dikumpulkan Milan. Syaratnya, tim besutan Antonio Conte itu harus bisa meraih kemenangan dalam laga tunda melawan Bologna, di Renato Dall’Ara, Kamis (8/3) dinihari WIB nanti. (bas/dwi) Pemain Bayer Leverkusen, Stefan Kiessling, menuturkan bila timnya akan tampil habis-habisan kala melawan Barcelona di leg kedua babak 16 besar Liga Champion. Meski peluang timnya untuk lolos sangat kecil, namun Kiessling sangat optimistis. ‘’ Saya tidak tahu apakah kita masih memiliki peluang yang cukup realistis untuk bisa lolos ke babak berikutnya. Namun, kita pastinya akan membuat beberapa masalah bagi kubu Barcelona nantinya,” ungkapnya seperti dilansir Sky Sports, kemarin. (bas/dwi)

2012,Harap Bebas Cedera Sepang, KP Sepanjang kariernya di ajang MotoGP, Dani Pedrosa sangat akrab dengan cedera. Demi bersaing jadi juara dunia dengan Casey Stoner, Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi, di musim ini dia berharap bisa bebas cedera. Sejak naik kelas ke ajang MotoGP pada tahun 2006 lalu, Pedrosa tercatat sudah 11 kali mengalami cedera. Mulai cedera kecil sampai patah tulang akibat kecelakaan hebat sudah pernah dirasakan pembalap asal Spanyol itu. Di musim 2011 saja dia dapat dua cedera yang banyak menghambat upaya bersaing jadi juara dunia. Yang pertama terjadi di MotoGP Jepang dan yang kedua saat bersenggolan dengan Marco Simoncelli di MotoGP Prancis. Jelang bergulirnya musim baru 2012, Pedrosa berharap dirinya bisa benar-benar bersaing dengan pembalap di papan atas. Dan itu disebutnya baru bisa dilakukan andai dirinya tak dapat cedera. “ Saya hanya berharap bisa menjalani musim yang bagus dan lebih beruntung dengan cedera. Saya sudah mempersiapkan diri dengan baik dan tak berpikir hal negatif akan terjadi,”

Dani Pedrosa sahut Pedrosa dalam wawancaranya dengan AS. Sementara terkait persaingan di papan atas klasemen musim ini, pembalap Repsol Honda itu menyebut tiga nama yang dianggap sebagai pesaing utama. Dengan kelebihan yang dimiliki masing-masing, Stoner, Lorenzo dan Rossi disebutnya jadi

lawan yang harus dikalahkan. “ Semua lawan punya kelemahan dan kekuatan, seperti halnya saya. Pada akhirnya itu menunjukkan kalau persaingan bakal ketat. Jika harus mengungkapkan kehebatan dari masing-masing pembalap, saya akan katakan kalau Stoner selalu cepat dalam

semua situasi dan dia punya talenta. Lorenzo adalah petarung yang tangguh dan punya persiapan sangat baik, Rossi bertalenta murni serta pengalaman luar biasa yang membuat dia bisa cepat beradaptasi dan melakukan overtaking di akhir balapan,” ulas Pedrosa. (dec/dwi)


20

Kendari Pos | Rabu, 7 Maret 2012

PPRN Sultra Target Fraksi di DPRD Pasca Keluarnya SK Kemenkumham Kendari, KP Partai Peduli Rakyat Nasional (PPRN) Sultra bergerak cepat. Pasca keluarnya SK Kemenkumham yang mengakui kepengurusan PPRN versi DL Sitorus yang sah, para kaderkader di daerah langsung menggelar pertemuan dan konsolidasi. Apalagi, belum lama ini, ada instruksi tertulis dari DPP PPRN ke daerah, agar semua pimpinan wilayah di level provinsi segera melakukan restrukturisasi kepenguran. Menindaklanjuti hal itu, akhir pekan lalu, PPRN Sultra menggelar rapat pleno diperluas yang dihadiri semua Ketua DPD PPRN dari berbagai kabupaten/kota di Sultra. “Kami melakukan konsolidasi pasca keluarnya SK Kemenkumham itu. Salah satu kesimpulan rapat adalah kebulatan tekad kami untuk mempersiapkan diri ikut Pemilu 2014 mendatang,” terang Ketua PPRN Sultra, Edy Tandisapo, kemarin kepada wartawan. Ia juga menyampaikan adanya surat dari DPP PPRN yang memerintahkan kepada semua jajaran partai untuk segera melakukan konsolidasi internal melalui inventarisasi dan rektrukturisasi pengurus, mulai dari tingkat DPW, DPD hingga DPC. Dalam surat tersebut, lanjut Edy, juga diamanahkan agar kepengurusan nanti mengakomodir 30 persen keterwakilan gender. Perintah itu dilakukan agar mengaktifkan kembali garis perjuangan partai yang selama ini sepertinya kehabisan energi gara-gara konflik internal. “Sekarang semuanya sudah klir, kami kini semangat kembali membangun PPRN. Untuk kepengurusan nanti, di tingkat DPW ini harus tuntas

Iman/KP

Jajarang pengurus DPW PPRN bersama DPD PPRN Se Sultra saat menggelar rapat pasca keluarnya SK Kemenkumham Maret, di tingkat DPD harus April sudah tersusun, dan di tingkat kecamatan atau DPC, minumal Mei sudah kelar. Itu tugas yang diberikan DPP kepada kami, dan saya melihat semangat teman-teman yang hadir rapat semuanya sangat antusias melaksanaan putusan tersebut,” tambah Edy. Dalam proses restrukturisasi nanti, sangat mungkin akan dilakukan upaya “bersih-bersih” terhadap kader dan pengurus yang selama ini berlainan haluan dan garis perjuangan partai. Terhadap hal ini, Edy Tandisapo tidak memberikan jawaban pasti, hanya saja, ia memberikan ruang yang seluas-luasnya kepada kader yang masih punya keinginan besar untuk membesarkan PPRN untuk kembali bersatu dan menyolidkan barisan. “Tapi tentu ada pihak-pihak tertentu yang akan menjadi pertimbangan kami untuk masuk kembali di kepengurusan,” katanya. Kendati begitu, semangat yang akan dibangun PPRN “baru” ini adalah rekon-

siliasi yang mengarah pada kebesaran partai. Makanya, ia sangat berharap agar semua kader termasuk anggota DPRD asal PPRN yang ada saat ini di Sultra, untuk “kembali” ke garis perjuangan partai seperti yang dicita-citakan saat didirikan oleh DL Sitorus. Dalam surat yang dikirimkan oleh DPP PPRN tersebut juga diperintahkan agar SK keabsahan dari Kemenkumham tersebut segera disampaikan kepada gubernur, bupati/walikota, Kesbangpol, KPU di setiap daerah di Sultra, agar lembaga-lembaga tersebut tahu mengenai keabsahaan PPRN. “Dan itu sudah saya lakukan. Sekarang kami tinggal membangun kesolidan agar PPRN ini terus besar,” tandasnya. Edy bahkan berani membuat target jika di Pemilu nanti, partainya bisa merebut satu fraksi di tiap DPRD yang ada di daerah, dan di DPRD Sultra, meski tidak harus satu fraksi tapi akan ada perwakilannya. Peluang itu cukup besar, mengingat semangat dari jajaran

kepengurusan dari tingkat DPP untuk membesarkan partai bahkan siap memback up secara financial. (m1)

Hanura Pilih Cagub Punya Kontribusi

Kendari,KP Punya dua kursi di DPRD Sultra, Partai Hanura tentu saja tidak ingin tinggal diam menyambut perhelatan Pilgub Sultra yang akan memulai tahapan, April mendatang. Sejauh ini, Hanura memang belum secara resmi memulai proses penjaringannya, tapi komunikasi politik dengan beberapa calon gubernur ternyata sudah mulai jalan, meski konteksnya baru sebatas antara pengurus dan figur, bukan secara kelembagaan. Ketua DPD Partai Hanura Sultra, Sabri Manomang menyatakan, semua calon-calon gubernur yang selama ini terwacana ke publik, minus nama La Ode Songko, sudah membangun komunikasi poli-

tik dengan Hanura. Hanya saja, masih banyak proses dan mekanisme yang harus dilalui sebelum akhirnya partai mengeluarkan rekomendasi siapa yang akan diusung. “Kriteria Cagub yang akan didukung Hanura yaitu yang berkontribusi terhadap Hanura serta selalu menjalin komunikasi dengan baik,” kata Sabri Manomang, kemarin. Pemilihan figur yang akan diusung, menurut anggota DPRD Sultra ini, adalah kewenangan DPD Provinsi yang kemudian akan di konsultasikan ke DPP. Yang pasti, pihaknya akan melihat siapa yang melakukan komunikasi yang baik serta membangun komitmen dengan partai, itulah yang akan didukung.

Apalagi pihaknya telah membangun komunikasi yaitu diantara pengurus-pengurus partai, yang mana dalam rapat partai sudah disampaikan untuk membangun komunikasi dengan figur yang terwacana, sehingga nantinya hasil komunikasi akan dilihat siapa yang serius untuk berkoalisi dengan Hanura. “Nanti lihat evaluasi di tingkat DPD provinsi, Cagub siapa yang kita dukung, untuk selanjutnya dikonsultasikan ke DPP,” lanjutnya. Lagi pula selama rekomendasi belum dikeluarkan, berarti keputusan belum dikeluarkan, meskipun terdapat beberapa Cagub yang melakukan komunikasi menanyakan kesiapan dukungan Hanura, baik secara langsung mapun melalui pengurus. (fas)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.