ORANG SUNDA PIMPIN DPR

Page 1

INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

Telinga, Mata, dan Hati Rakyat REDAKSI /IKLAN/SIRKULASI: JALAN TERUSAN PASTEUR NO 167 BANDUNG TELP 022-6127865 (HUNTING), 022-6127793 (REDAKSI) FAX 022-6127769 HARGA LANGGANAN RP55.000/BULAN

EDISI 039/TAHUN IV/2015 SABTU, 19 DESEMBER 2015

Website www.inilahkoran.com

Email redaksijabar@inilah.com

e

e-Paper www.inilah.com/ikoran

Facebook inilahkoran jabar

Twitter @inilahkoran

RP 2.000

SECTION A

Line Chat inilahkoran

ORANG SUNDA PIMPIN DPR

ANTARA/HAFIDZ MUBARAK A

PARTAI Golkar Munas Bali menunjuk Ade Komarudin sebagai Ketua DPR. Apa visi Ade? “Kunker ke luar negeri dikurangi total,” tandasnya.

D

i kursi legislatif, namanya tak asing lagi. Lima periode berturut-turut, politikus senior Partai Golkar itu menjadi anggota DPR RI. Karier politiknya pun terus menanjak. Kini, pria kelahiran Purwakarta 50 tahun silam itu menduduki jabatan tertinggi di parlemen. Dia Ade Komarudin. Sejak Kamis (17/12) malam, Partai Golkar Munas Bali menunjuknya sebagai ketua DPR menggantikan Setya Novanto. Sebaliknya, Novanto yang mundur karena terseret kasus ‘papa minta saham’ ditunjuk sebagai ketua Fraksi Partai Golkar di DPR menggantikan Ade. “Akom (Ade Komarudin) ketua DPR. Novanto (Setya Novanto) ketua fraksi,” kata Bendahara Umum Partai Golkar, Bambang Soesatyo, saat dihubungi seusai rapat terbatas DPP Golkar di Bakrie Tower, Kuningan, Jakarta, Kamis (17/12) malam lalu. Duduknya Ade di kursi ketua DPR mengukuh-

Kita kurang produktif satu tahun ini soal legislasi. Itu perhatian utama bagi saya, itu nomor satu. Tahun depan harus produktif.” kan figur orang Sunda di kursi pimpinan parlemen. Alumnus Universitas Islam Negeri, Jakarta lahir di Purwakarta 20 Mei 1965. Dia mengawali karier politik dengan bergabung menjadi anggota Partai Golkar. Dia juga pernah menjabat wakil sekretaris jenderal di dua organisasi kepemudaan yang berbeda, yakni Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) dan Komite Nasional Pemuda Indonesia(KNPI) sejak tahun 1993 hingga tahun 1998. Lantas, apa visi Ade setelah ditunjuk sebagai ketua DPR? Dia mengaku akan mempererat komunikasi politik antarfraksi.

» Bersambung ke Hal A7

BERSALAMAN: Mantan Ketua DPR Setya Novanto (kedua kiri) berjabat tangan dengan calon Ketua DPR yang ditunjuk Fraksi Partai Golkar Ade Komarudin (tengah) setelah mengikuti Rapat Paripurna ke-15 di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (18/12). Pascapengunduran diri dari jabatan Ketua DPR Setya Novanto kembali mengikuti rapat paripurna sebagai anggota DPR.

Tol Cisumdawu Selesai Akhir 2019 Oleh: KH.Abdullah Gymnastiar

Jadilah Pejabat yang Mandiri ALHAMDULILLAH. Segala puji hanya milik Allah Swt. Semoga Allah Yang Maha Kaya mengkaruniakan kepada kita kesungguhan untuk memberikan yang terbaik dalam setiap ibadah kita. Shalawat dan salam semoga selalu terlimpahkan kepada Rasulullah Saw. » Bersambung ke Hal A7

BOLAMANIA

C

PEMKOT Bandung berencana menerapkan kebijakan Electronic Road Pricing (ERP). Uji coba jalan berbayar ini berlaku mulai tahun 2016 dengan mengambil Jalan Pasteur.

JOSE Mourinho dipecat sehari sebelum Chelsea meladeni Sunderland. Tak ada farewell buat The Special One. » BACA HAL C1

BANDUNG & SEKITARNYA 19 DESEMBER 2015 SUBUH ZUHUR ASAR MAGRIB ISYA 04.02 11.36 14.57 17.49 19.02

20 DESEMBER 2015 SUBUH ZUHUR ASAR MAGRIB ISYA 04.02 11.36 14.57 17.49 19.03

022-6127 865

SEKSI KEDUA: Pembangunan Tol Cisumdawu dimulai dari seksi kedua karena lahannya paling siap. Tol tersebut ditargetkan rampung akhir 2019.

kedua daerah strategis tersebut. “Apalagi, nantinya di Kertajati, Majalengka juga akan dibangun Bandara Internasional Kertajati Jawa Barat maka keberadaan tol ini makin strategis,” katanya.

Total investasi Tol Cisumdawu Rp14 triliun. Rinciannya, untuk konstruksi Rp12 triliun dan pembebasan lahan Rp2 triliun itu. Ruas tol tersebut terdiri dari enam seksi.

» Bersambung ke Hal A7

INILAH, Cianjur – Aldwin Rahadian misuh-misuh. Dia tak terima hasil Pilkada Kabupaten Cianjur. Bersama Suranto pasangannya, calon wakil bupati Cianjur nomor urut 3 itu akan melayangkan gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK). Aldwin mengatakan, selisih 3% suara berdasarkan rapat pleno KPU Cianjur, masih dapat digugat ke Mahkamah Konstitusi (MK). Meski dalam aturan batas maksimal adalah 0,5% dari jumlah suara. “Aturan tersebut bisa diabaikan jika hasil perolehan selisih tiga persen didapat dengan banyaknya kecurangan. Kami akan jabarkan secara detail nanti di MK,” katanya seperti dikutip Antara, Jumat (18/12). Dia menjelaskan, kecurangan yang dilakukan pasangan nomor 2 di antaranya

Aturan tersebut bisa diabaikan jika hasil perolehan selisih tiga persen didapat dengan banyaknya kecurangan. Kami akan jabarkan secara detail nanti di MK.”

melibatkan birokrasi yang terstruktur dan massif. Sehingga, kata dia, dapat mengarahkan massa untuk memilih pasangan tersebut.

» Bersambung ke Hal A7

Tahun Depan, Masuk Pasteur Bayar Rp20 Ribu

TANPA FAREWELL!

IKLAN & BERLANGGANAN

NET

Transportasi

INILAH SPORT

JADWAL SALAT

INILAH, Bandung – Ini kata Hediyanto W Husaini. Di Cileunyi Kabupaten Bandung, dia memasang target. Katanya, proyek pembangunan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) selesai akhir 2019. “Jika nanti selesai maka tol ini akan menghubungkan tiga pusat pertumbuhan ekonomi, Jakarta-Bandung-Cirebon,” kata Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) itu, seperti dikutip Antara, Jumat (18/12). Hediyanto menjelaskan selama ini yang sudah terhubung dengan jaringan tol adalah Jakarta-Bandung via tol Jakarta-Cikampek-Cipularang dan Jakarta-Cirebon via JakartaCikampek-Palimanan (Cipali). Sementara Bandung-Cirebon via Sumedang belum ada jalan tol. Walhasil, keberadaan jalan tol sepanjang 61,675 km itu akan menghubungkan

Suranto-Aldwin Gugat Pilkada Cianjur

Wacana ini kembali bergulir. Pemkot Bandung memberlakukan retribusi bagi kendaraan yang melintasi kawasan Pasteur. Nantinya, setiap kendaraan akan dikenai tarif Rp20 ribu. Kepala Bidang Lalu-lintas dan Teknis Perparkiran Dinas Perhubungan Kota

Bandung Agung Purnomo mengemukakan, tujuan ERP adalah mengurangi kemacetan. “Kita lakukan uji coba di Jalan Pasteur, karena memang kawasan tersebut menjadi salah satu kawasan padat kendaraan. Setiap jam kurang lebih ada 3.000 kendaraan melewat,” kata Agung di Terminal Leuwipanjang Jalan Soekarno Hatta Kota Bandung, Jumat (18/12). Agung menuturkan, rencana penerapan ERP masih dalam pembahasan bersama DPRD. Sama halnya dengan

DOK INILAH

ANTRE: Antrean kendaraan tampak mengular di Jalan Pasteur Kota Bandung. Kondisi tersebut nyaris terjadi setiap hari, terutama saat akhir pekan.

kajian teknis di lapangan, hingga kini rencana itu masih dalam tahap kajian bersama tim Institut Teknologi Bandung (ITB). “Nanti dipasang pintu masuk (gate) seperti di jalan tol. Nah gate ini akan dipasang di dua arah, baik Timur maupun Barat. Dari Barat kita pasang gate dekat perempatan tol, keluarnya sebelum fly over Pasupati. Untuk lokasi memang masih belum final, masih dalam pembahasan,” ucapnya.

» Bersambung ke Hal A7


A2 Pemimpin Baru, Harapan Baru NASIONAL

SABTU, 19 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

ANTARA/HAFIDZ MUBARAK A

PIMPINAN KPK terpilih menepis sentimen negatif atas terpilihnya mereka dalam uji kelayakan dan kepatutan di Komisi Hukum DPR RI. Sejumlah atribusi negatif melekat terhadap para pimpinan KPK terpilih.

H

iruk pikuk suara publik merespons terpilihnya lima pimpinan KPK melalui pemilihan di Komisi III DPR, Pada Kamis (18/12) malam bergemuruh di media sosial. Nada pesimistis hingga sarkas muncul dari publik. Seperti yang ditulis pegiat anti-korupsi Luky Djani melalui laman Facebooknya yang menyindir lima komisioner KPK yang baru. Menurut dia, hasil pemilihan komisioner KPK tidaklah mengecewakan. Namun dia berseloroh yang bernada sindiran “Ambil saja sisi positifnya: selama 4 tahun ke depan kita tidak akan disibukkan dengan pergerakan Save KPK,” tulis Luky di dinding Facebooknya. Suara kritis serupa juga banyak bermunculan melalui grup percakapan berbasis online. Mayoritas pesimis terhadap masa depan KPK di bawah komando Agus Rahardjo itu. Seperti justifikasi bila KPK selama empat tahun ke depan tidak akan ada lagi Operasi

PEMIMPIN BARU: Empat dari lima pimpinan KPK terpilih Irjen Pol. Basaria Panjaitan, Alexander Marwata, Saut Situmorang dan Laode Muhammad Syarif mengikuti Rapat Paripurna di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat (18/12). Paripurna mengesahkan lima pimpinan KPK terpilih usai menjalani uji kelayakan dan kepatutan oleh Komisi III DPR.

Tangkap Tangan (OTT). Pimpinan baru KPK Basaria Panjaitan saat dikonfirmasi tentang pesimisme publik terhadap masa depan KPK empat tahun mendatang justru mempertanyakan tentang keraguan publik tersebut. “Kenapa ragu? Saya mengajak agar tidak punya pikiran negatif dulu. Jadi harus positif. Kita

akan berusaha semaksimal mungkin supaya KPK lebih baik,” ujar Bassaria usai pengesahan Pimpinan KPK terpilih dalam sidang Paripurna DPR, Jumat (18/12). Basaria mempertanyakan keraguan publik apakah lantaran dirinya berasal dari unsur kepolisian. Menurut dia, semestinya publik bertanya ke Pansel

KPK yang memiliki capim KPK. “Saya rasa mereka sudah memiliki track record banyak,” tambah Polwan bintang dua ini. Dalam kesempatan tersebut Basaria menegaskan bila terjadi perubahan UU No 30 Tahun 2002 tentang KPK, ia mengusulkan agar penetapan tersangka dengan penyidikan tidak memakan waktu yang

lama sebagaimana yang saat ini kerap terjadi. “Karena kenyataannya, saat KPK menetapkan tersangka sudah punya dua alat bukti,” cetus Basaria. Sementara Capim KPK terpilih Alexander Marwata mengatakan dirinya tidak akan memberi tanggapan atas sikap pesimis yang muncul dari publik. Ia beralasan Pimpinan KPK jilid IV be-

lum bekerja. “Saya tidak akan membantah. Itu belum saatnya. Justru itu (sikap pesimis) akan memotivasi kami,” cetus akim Ad Hoc Pengadilan Tindak Pidana Korupsi ini. Dalam kesempatan tersebut Alex menggarisbawahi soal penetapan tersangka di KPK harus memenuhi alat bukti yang cukup. Menurut

dia, hal tersebut bertujuan agar tidak ada kesan tersangka merasa didzalimi. “Intinya harus bekerja profesional. Dengan alat bukti yang kuat serta si tersangka tahu posisinya, sehingga tidak ada lagi timbul pra peradilan,” sebut Alex. Presiden Jokowi di Istana Bogor, Jumat (18/12) juga menyampaikan agar memberi kesempatan terhadap lima pimpinan KPK yang terpilih untuk bekerja. Menurut Presiden, bila pimpinan KPK telah bekerja baru dapat dinilai kinerjanya. “Belum bekerja, jangan dikomentari dulu, kalau sudah bekerja, baru bisa menyampaikan kritik atau sarannya, dilantik saja belum ,” cetus Presiden. Dalam kesempatan itu, Alex bertekad ingin memperkuat pencegahan korupsi di Indnesia. Karena itu dirinya berniat melakukan konsolidasi dengan pemerintah. “Dalam rangka pencegahan kita akan melakukan konsolidasi kekuatan dengan instansiinstansi pemerintahan sebagai pengguna anggaran. Kita harus mengamankan anggaran, agar tidak terjadi lagi kebocoran. Tapi jangan lupa, pemberantasan korupsi juga tugas lembaga negara atas peran serta masyarakat,” ujarnya. Dirinya juga berharap dan mendorong masyarakat untuk ikut aktif melaporkan dugaan terjadinya tindak pidana korupsi. Baik di kementerian atau di instansi pemerintah lain. Karena diakuinya, sumber daya KPK juga terbatas. “Kita dorong peran serta masyarakat terutama memberikan laporan bila tahu terjadi adanya suatu penyimpangan supaya mereka tergerak untuk melaporkan ke KPK maupun aparat hukum lainnya karena bagaimana pun korupsi itu kan tindak pidana yang tersembunyi,” imbaunya. (tan)

KPK Tahan Bupati Muba dan Istrinya

Bentrok Napi Lapas Kerobokan, Empat Tewas

INILAH, Jakarta - KPK menahan Bupati Musi Banyuasin Pahri Azhari dan istrinya Lucianty yang juga anggota DPRD Sumatera Selatan 2014-2019 usai diperiksa sebagai tersangka kasus dugaan tindak pidana korupsi penyuapan dalam pembahasan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (RAPBDP) tahun anggaran 2015. “Untuk kepentingan penyidikan, PA (Pahri Azhari) dan L (Lucianty) ditahan selama 20 hari pertama di rumah tahanan Polda Metro Jaya,” kata Pelaksana Harian (Plh) Kabiro Humas KPK Yuyuk Andriati di Jakarta Jumat (18/12). Saat keluar dari gedung KPK, Pahri dan Lucianty kompak tidak berkomentar apapun kepada wartawan yang sudah menunggu mereka. Keduanya yang sudah mengenakan rompi oranye tahanan KPK langsung masuk ke mobil tahanan. Dalam perkara ini sudah ada 10 orang yang menjadi

INILAH, Denpasar - Sebanyak empat korban meninggal akibat bentrok di sejumlah tempat di Kota Denpasar yang berawal dari bentrok antar-narapidana di dalam Lembaga Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Kerobokan, Kabupaten Badung, Kamis (17/12) malam. Bentrokan narapidana dari dua ormas yang berbeda mengakibatkan seorang meninggal yang kemudian memicu bentrok di beberapa tempat di kota Denpasar hingga seluruhnya menelan empat korban jiwa. “Ada empat korban tewas yang kami terima akibat bentrokan antar- ormas itu,” kata seorang Petugas Forensik RSUP Sanglah Denpasar yang tidak mau disebutkan namanya, di Denpasar. Bentrokan antar-kedua ormas itu antara lain terjadi di Jalan Teuku Umar Denpasar yang menyebabkan seorang lagi tewas di tempat dan sejumlah mengalami luka-luka yang segera dilarikan ke RSUP Sanglah Denpasar. Bentrokan juga terjadi di Jalan Mahendrata Denpasar dan

tersangka yaitu empat pimpinan DPRD Muba yakni Ketua DPRD Riamon Iskandar dari fraksi Partai Amanat Nasional, para Wakil Ketua DPRD yaitu Darwin AH yang berasal dari fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjulangan, Islan Hanura asal fraksi Partai Golkar dan Aidil Fitri berasal dari Partai Gerinda, serta Bambang Karyanto selaku Ketua Komisi III DPRD Musi Banyuasin dari fraksi (PDIP) dan Adam Munandar yaitu rekan Bambang di Komisi III dari fraksi Partai Gerindra. Komisi III diketahui mengurus bidang infrastruktur. KPK sudah menahan Riamon Iskandar, Darwin AH, Islan Hanura dan Aidil Fitri pada Selasa (15/12) lalu. Keempatnya ditahan di rutan kelas I Jakarta Timur cabang KPK di Pomdam Jaya Guntur. Keenam tersangka diduga melakukan perbuatan dalam pasal 12 huruf a atau b atau pasal 11 Undang-undang No. 31 Tahun 1999 se-

bagaimana diubah dengan UU No. 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP jo pasal 64 KUHPidana. Pasal tersebut mengatur tentang pegawai negeri atau penyelenggara negara yang menerima hadiah atau janji, padahal diketahui atau patut diduga bahwa hadiah atau janji tersebut diberikan untuk menggerakkan agar melakukan atau tidak melakukan sesuatu dalam jabatannya, yang bertentangan dengan kewajibannya dengan ancaman penjara 4-20 tahun dan denda paling sedikit Rp200 juta dan Rp1 miliar. Sedangkan pemberi suap adalah Bupati Musi Banyuasin Pahri Azhari dan istrinya Lucianty, Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) Syamsudin Fei dan Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Faisyar. (tan)

ANTARA

Kawasan Renon yang mengakibatkan sejumlah korban lukaluka. Sejumlah korban luka-luka setelah menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Pusat Sanglah, Denpasar dua lagi meninggal sehingga totalnya menjadi empat orang. Pantauan Antara di RSUP

Sanglah, dua korban yang tewas mengenaskan itu yakni Robot dan Dore yang merupakan korban bentrokan tewas di Lapas Kerobokan, Denpasar. Kemudian, dua korban tewas yang baru akibat bentrok di Jalan Teuku Umar Denpasar, saat menjalani perawatan di RSUP Sanglah belum diketahui

identitasnya. “Jenazah masih dititipkan di kamar jenazah,” katannya. Sedangkan, lima korban luka-luka saat ini masih menjalani perawatan intensif di RSUP Sanglah, diantaranya Putu Semal dan Doglet yang mengalami luka tebas pada ketiak kiri dan kanan. (tan)

DPR Bertaruh Masa Depan KPK Jilid IV KOMISI III DPR RI telah memilih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) jilid IV. Sejumlah nama yang semula mendapat sorotan tajam justru lolos menjadi komisioner KPK. Komisi III DPR RI memberi kejutan. Lima nama calon pimpinan (capim) KPK resmi dipilih dalam rangkaian uji kelayakan dan kepatutan DPR yang digelar sejak tanggal 14 Desember 2015 lalu. Kelima pimpinan KPK periode 2015-2019 itu adalah Agus Rahardjo (53 suara), Basaria Panjaitan (51 suara), Alexander Marwata (46 suara), Saut Situmorang (37 suara) dan Laode Muhammad Syarif (37 suara). Dalam pemilihan Ketua KPK, Komisi III DPR memilih Agus

Rahardjo dengan meraih dukungan sebanyak 44 suara mengalahkan Basaria Panjaitan (9 suara) dan Saut Situmorang (2 suara). Ketua Komisi III DPR Aziz Syamsuddin mengharapkan lima pimpinan KPK yang sifatnya kolektif kolegial tersebut dapat bekerja untuk kepentingan bangsa dan negara. “Kami harapkan pimpinan KPK dapat mengemban amanah dan melakukan tugas dan kewenangan untuk kepentingan bangsa dan negara,” kata Aziz usai pemilihan capim KPK di Gedung DPR, Kompleks Parlemen Senayan Jakarta, Kamis (17/12) malam. Aziz menegaskan, pilihan Komisi III terhadap capim KPK merupakan pilihan yang terbaik. Alasannya, seleksi

ANTARA

yang dilakukan Panitia Seleksi (Pansel) KPK dilakukan secara profesional. Dia menepis

anggapan bila kandidat yang bagus justru terlempar. “Semua kandidat baik,

karena kandidat yang dipilih Pansel sudah melalui proses transparan dan obyektif,” ujar

Aziz. Sementara Wakil Ketua Komisi III DPR Desmon Junaidi Mahesa mengungkapkan soal tidak terpilihnya tokoh seperti Busyro Muqoddas yang hanya mendapat perolehan dua suara sebagai bentuk ketersinggungan DPR karena mantan Ketua KY itu menuding DPR korup. “Dia ketiga kali dipilih DPR, tapi dia ngomong DPR korup. Ini yang membuat kawan-kawan tersinggung,” sebut Desmon. Anggota Komisi III dari Fraksi PKS Nasir Djamil mengatakan keterpilihan Agus Rahardjo sebagai Ketua KPK karena dinilai memiliki terobosan dalam memimpin KPK. “Agus Raharjo menjadi ketua KPK nantinya punya beberapa terobosan. Kita harapkan janji-janji beliau

bisa direalisasikan dan tidak menimbulkan korupsi,” kata Nasir. Latar belakang Agus Rahardjo sebagai Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa, menurut Nasir cukup tepat karena persoalan korupsi tidak sedikit muncul di sektor barang dan jasa. Terpilihnya sejumlah kandidat Pimpinan KPK ini tentu paradoksal dengan sikap Komisi III sebelumnya yang memberi catatan kritis terhadap capim KPK. Seperti persoalan latar belakang pendidikan kandidat serta konflik kepentingan yang tak lagi menjadi soal. Kondisi ini tentu kontras dengan sikap Komisi III sebelumnya. Dengan kata lain, DPR bertaruh dengan masa depan KPK. (r ferdian andi r/tan)


PILKADA

SABTU, 19 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

A3

Polisi Amankan Demonstran Bayaran INILAH/BUDIYANTO

POLRES Sukabumi Kota mengamankan 16 orang yang akan menggelar aksi unjuk rasa di Kantor KPU Kabupaten Sukabumi di Cisaat. Mereka diduga demonstran bayaran. Oleh : Budiyanto

B

elasan orang itu diamankan berawal dari tertangkap tangannya dua orang yang sedang bertransaksi uang oleh anggota Unit Intelkam Polres Sukabumi. Keduanya tertangkap tangan di lokasi yang hanya sekitar puluhan meter dari Kantor KPU di Komplek Gelanggang Cisaat. Kini, sebanyak 15 orang penerima dan seorang pemberi uang sedang diinterogasi di Satuan Reskrim Polres Sukabumi Kota. Belasan warga yang mayoritas pemuda berusia belasan tahun itu mengakui hanya diajak ke Cisaat. “Hasil interogasi sementara, pemberi uang itu disuruh salah satu tim calon peserta pilkada. Sekarang perkaranya masih penyelidikan dan penyidikan,” kata Kepala Polres Sukabumi Kota, AKBP Diki Budiman, Jumat (18/12). Diki menjelaskan sebelumnya pihak Polres Sukabumi Kota telah menerima pemberitahuan dari kelompok yang akan menggelar unjuk rasa di Kantor KPU Kabupaten Sukabumi. “Kami pun sudah menyiapkan rencana untuk pengamanan dan pengawalan pelaksanaan unjuk rasa. Namun massa baru terlihat di sekitar lokasi sekitar pukul 15.00 WIB,” ujar dia. Sebelum unjuk rasa, lanjut Diki, pihaknya melihat sebagian massa sedang berkumpul di sekitar persimpangan menuju Sekretariat KPU. Maka ditugaskan sejumlah anggota

untuk melaksanakan pengamatan dan pemantauan. “Sebelum unjuk rasa, ada anggota kami yang melihat dua orang sedang menyerahkan dan menerima uang. Saat itu ditanya, keduanya memang akan unjuk rasa, maka keduanya kami amankan,” tutur dia. Selain mengamankan 16 orang, polisi juga mengamankan sebuah mobil berwarna putih, sejumlah spanduk atau poster dan sebanyak lima peci berwarna putih serta kertas catatan. Pantauan INILAH Kantor KPU Kabupaten Sukabumi dijaga ketat oleh anggota Polres Sukabumi Kota sejak pagi. Satu unit mobil water canon pun sudah disiagakan di lokasi. Namun hingga pukul 11.00 WIB, para pengunjuk rasa tidak muncul. Bahkan dikabarkan aksi unjuk rasa diundur pukul 13.00 WIB. Lagi-lagi hingga pukul 14.00 WIB, para pengunjuk rasa tidak muncul juga. Hingga akhirnya sekitar pukul 15.00 WIB terdapat dua orang yang diamankan polisi ke Kantor KPU untuk diinterogasi Wakapolres Sukabumi Kota Kompol Imron Ermawan. Akhirnya dua orang dan belasan pemuda itu dievakuasi ke Polres Sukabumi Kota. Sehari sebelumnya, KPU Kabupaten Sukabumi menetapkan pasangan Marwan Hamami-Adjo Sardjono menjadi pemenang Pilkada Kabupaten Sukabumi 2015. Dari hasil rapat pleno yang diselenggarakan di Samudera Beach Hotel Palabuhanratu pada Kamis, (17/12)

pasangan yang diusung oleh Partai Golkar, Demokrat, Gerindra, PPP dan PKB meraih 500.889 suara. Urutan kedua Akhmad Jajuli (mantan Wakil Bupati Sikabumi) dan Iman Adinugraha (Ketua DPD PAN Kabupaten) meraih suara sebanyak 276.583 dan posisi ketiga pasangan Totong Suparman (mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Suka-

Polisi Terjepit di Antara Pihak-pihak Berkepentingan ANTARA

POLRI menangangi 29 kasus tindak pidana Pilkada. Polisi terjepit di antara pihak-pihak yang berkepentingan. Di Surabaya, Mabes Polri mengumpulkan aparatnya yang terlibat dalam pengamanan Pilkada serentak 2015. Di Kota Pahlawan itu, mereka mengevaluasi tindak pidana pemilihan setelah Pilkada serentak relatif usai. Karena itu, rapat evaluasi itu diikuti Kasbudit I/Kamneg Pidana Umum Polda seIndonesia. Di hadapan para perwira Polda itu pula, Wakil Kepala Bareskrim Mabes Polri, Irjen Syahrul Mamma membuka data. Dia bilang, Polri telah menangani 29 perkara tindak pidana pemilihan kepala daerah (Pilkada). Perkara itu adalah yang masuk dari ratusan daerah yang menggelar Pilkada serentak pada 9 Desember lalu. “Ada 29 perkara yang masuk ke Posko Gakkumdu (penegakan hukum terpadu). Di antaranya, 21 perkara yang terselesaikan, yakni 14 perkara dalam tahap dua (proses) dan tujuh perkara di-SP3 (dihentikan),” kata

Syahrul Mamma, Jumat (18/12). Ia menyebutkan, perkara TP Pemilihan terbanyak yang ditangani Posko Gakumdu adalah menyangkut netralitas pejabat. “Itu karena ada petahana yang maju lagi sehingga aparatur sipil sulit netral. Ada pula perkara kampanye hitam (terselubung), serangan fajar, perusakan alat peraga, penggunaan fasilitas negara, dan pemalsuan dokumen. Pemalsuan itu paling sulit karena perlu pembuktian forensik,” katanya. Namun, katanya, Pilkada Serentak yang baru pertama kalinya dilaksanakan itu berlangsung relatif aman, kecuali pasca-rekapitulasi yang ada riak-riak kecil yang perlu diantisipasi oleh para penyidik. “Untuk itu, saya harap penyidik Gakkumdu untuk hati-hati dalam menerima pelimpahan kasus TP Pemilihan dari Panwas. Usahakan minimal ada dua alat bukti. Kalau tidak, ya harus dikembalikan ke Panwas untuk dibuktikan terlebih dulu,” katanya. Didampingi Direktur Tipidum Polri Brigjen Pol

Carlo Tewu dan Direskrimum Polda Jatim Kombes Pol Wibowo, ia mengatakan dua alat bukti itu merupakan aturan baru yang penting. Sebab, kalau tidak ada dua alat bukti, maka waktu penyidikan yang dibatasi selama 14 hari akan sulit tercapai. “Kalau kita tidak mampu membuktikan dalam waktu itu, maka kita dianggap tidak netral. Padahal kita netral saja sudah dicurigai karena memang ada dua pihak. Jadi, dua alat bukti itu menjadi syarat utama untuk kita,” katanya. Selain itu, Polri saat ini juga sedang menunggu proses pelaksanaan untuk lima pilkada yang tertunda yakni Kalteng, Manado, Fak-Fak, Simalungun, dan Pematang Siantar. Ada pula sejumlah daerah yang menuntut pemungutan suara ulang (PSU). Dalam pertemuan yang juga menghadirkan komisioner Bawaslu RI, KPU RI, Kejagung, dan Tipidum Polri itu, peserta membahas cara memenuhi waktu 14 hari, aplikasi pelaporan Gakumdu secara online, perselisihan dalam PSU, dan sebagainya. (ant/ing)

bumi) dan M.A Murthado Tafrihan (pengusaha media lokal) sebanyak 215.306 suara. Pilkada Kabupaten Sukabumi tercatat daftar pemiilih tetap (DPT) sebanyak 1.760.647 orang ditambah 2.718 DPT tambahan. Partisipasi pencoblosan di Kabupaten Sukabumi hanya sebanyak 1.044.339 dan suara tidak sah sebanyak 51.561,

sehingga total suara yang sah ialah 992.778 suara. Hasil rapat pleno ini pun disetujui oleh seluruh saksi dari masing-masing calon, namun saksi dari calon yang kalah dalam pilkada ini memberikan masukan dan kecewa terhadap kinerja KPU dan Panwaslu setempat yang dinilai tidak profesional dalam melaksanakan

tugasnya sebagai penyelenggara dan pengawas pesta demokrasi ini. “Pelaksanaan pilkada ini carut marut dan kinerja KPU tidak optimal sehingga partisipasi pemilih hanya 59 persen dan banyak warga yang tidak masuk dalam DPT,” kata saksi dari pasangan Akhmad Jajuli dan Iman Adinugraha, Ahfas Fahrianto. (ing)


OPINI

SABTU, 19 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

A4

Editorial

SIM Daring POLRI meluncurkan sebuah terobosan baru, yakni layanan perpanjangan surat izin mengemudi (SIM) daring yang berlaku secara nasional setelah diresmikan Kepala Polri Jenderal Polisi Badrodin Haiti di Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (6/12). Sistem perpanjangan SIM secara daring (online) yang sebelumnya telah diintegrasikan pihak berwenang mulai 1 Juli 2015, menjadi inovasi tersendiri bagi masyarakat yang bekerja maupun bertempat tinggal bukan di kota asal pembuatan salah satu kartu penanda diri tersebut. Dengan mendatangi 45 satuan pelaksanaan administrasi (satpas) di 32 kepolisian daerah (polda) di seluruh Indonesia, para pendatang yang hendak memperpanjang SIM ini hanya perlu menunggu sekitar 3-5 menit untuk mendapatkan pemberlakuan masa baru kartu tersebut. Sebanyak 45 satpas yang sudah menyediakan jasa ini di seluruh Indonesia, di Jawa Barat sendiri bisa mendatangi langsung Polrestra Bekasi Kota, Polres Bekasi, Polresta Depok, Polresta Depok (Pasar Segar), dan Polrestabes Bandung. Selain itu, layanan perpanjangan lisensi mengemudi mencakup A, BI, BII, C, dan D ini juga tersedia di sejumlah gerai kepolisian serta bus pelayanan SIM keliling yang kerap berpindahpindah lokasi. Untuk mendapatkan izin mengemudi dengan masa berlaku yang baru, masyarakat hanya perlu membawa kartu tanda penduduk (KTP) asli dan SIM lama yang akan diperpanjang guna menjadi dasar pengisian formulir “online”. Setelah data diri yang diisi dinyatakan sesuai dengan data milik Korlantas Mabes Polri, foto wajah serta pengambilan sidik jari menjadi proses berikutnya. Selanjutnya, masyarakat akan diarahkan untuk diperiksa kesehatan fisiknya secara umum meliputi mata dan tekanan darah. Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Mohammad Iqbal menegaskan untuk menjamin keselamatan berlalu lintas semua pihak, pemeriksaan kesehatan ini perlu dilaksanakan guna memastikan ulang kesanggupan orang tersebut mengemudikan kendaraan. “Kegiatan ini untuk mengecek kondisi tubuh apakah masih cakap dalam membawa kendaraan. Nanti ada dokter atau petugas yang memeriksa di setiap satpas dan pelayanan SIM keliling,” ujarnya. Biaya yang akan dikenakan untuk perpanjangan SIM A (izin mengemudikan mobil) sebesar Rp80.000, sementara SIM C (izin mengemudikan motor) senilai Rp75.000, serta biaya tambahan untuk asuransi masing-masing sebesar Rp30.000. Iqbal mengemukakan sistem perpanjangan SIM secara daring ini berbeda dengan pembuatan SIM baru. Peserta yang membuat lisensi mengemudi baru masih harus mendatangi satuan lalu lintas (satlantas) di kepolisian resor sesuai dengan daerah asal mereka. Selain itu, peserta diwajibkan mengikuti sejumlah tes meliputi pemeriksaan kesehatan, ujian teori, serta ujian praktik, perbedaannya jika membuat SIM secara daring, pengisian formulir registrasi dilakukan secara komputerisasi atau tidak lagi dalam bentuk “hardcopy”. Jika kemudian ditemukan SIM yang sudah kedaluwarsa, pemilik izin itu harus pergi ke tempat asal lisensi tersebut diterbitkan, untuk “menghidupkan” kembali masa berlakunya dengan menerapkan prosedur manual. Namun, bukti izin mengendarai yang habis masa berlakunya kurang dari tiga bulan, tetap dapat melakukan perpanjangan dokumen dengan sistem “online” walaupun pembuatannya juga harus melalui kantor kepolisian di daerah asal SIM diterbitkan. Badrodin menilai pemenuhan kebutuhan yang lebih mudah, melalui perkembangan teknologi informasi di berbagai lini kehidupan, termasuk dalam mengurus surat dan administrasi yang berhubungan dengan kendaraan dan lalu lintas, membuat layanan sistem “online” perlu terus dikembangkan. Kehadiran SIM daring di Indonesia merupakan salah satu kepedulian dari Polri sendiri dalam memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat.(*)

INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA. COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

Telinga, Mata, dan Hati Rakyat PENDIRI: Muchlis Hasyim, Syahrial Nasution Pemimpin Perusahaan: Gilang Mahesa Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Zulfirman Tanjung Redaktur Pelaksana: Budi Winoto, Gin Gin Tigin Ginulur, Tantan Sulton Bukhawan Redaktur Utama: Budi Safaat Redaktur: Sirojul Muttaqien, Ricky Reynald Yulman, Ghiok Riswoto, Hanhan Husna, Daddy Mulyanto, Dery Fitriadi Ginanjar Redaktur Artistik: Salman Farist Editor Bahasa: Suro Udioko Prapanca Reporter: Jaka Permana, Dani Rahmat Nugraha, Ahmad Sayuti, Doni Ramdhani, Dadi Haryadi, Yogo Triastopo, Asep Pupu Saeful Bahri, Fuad Hisyamudin, Rianto Nurdiansyah, Okky Adiana Fotografer: Syamsuddin Nasoetion, Bambang Prasethyo Produksi & Artistik: Sunandar (Koordinator), Tian Rustiana, Harry Santosa, Eri Anwari, Dicky Hendrianas, Sandi Sujana, Roby Yanuardi Desain Iklan: Gintar Roseptiadin Wartawan Daerah: Adhi Mawardi, Dian Prima, Rizky Mauludi (Bogor)Budiyanto (Sukabumi), Asep Mulyana (Purwakarta), Nul Zainul Mukhtar (Garut) Manager Iklan: Ghiok Riswoto Account Excecutive: Toriza (Bandung), Maya Ifi Andriani, Ahmad Yani (Bogor) Manager Sirkulasi: Eva Hendra Hermawan Pjs Manager HRD: Eva Hendra Hermawan Manager Umum: Aris Sandhi Accounting: Winy Sri Wahyuni IT: Ipan Supriyanto, Ade Kesuma, Yogi Darusmana, Subhi Sugianto PENERBIT: PT INILAH MEDIA JABAR Alamat Redaksi/Sirkulasi/Iklan: Jalan Terusan Pasteur No 167 Kota Bandung No Telp 022 612 7865 (Hunting), 022 612 7793 (Redaksi), Fax 022 612 7769, Jalan Rimba Buntu No 42 Kebayoran Baru, Jakarta No Telp 021-7222338 Fax 021 7222659. PERCETAKAN: PT GOLDEN WEB (isi di luar tanggung jawab percetakan) Wartawan Inilahkoran dibekali tanda pengenal dan dilarang menerima dan meminta apapun dari narasumber

Membangun Kemandirian Penerbangan Nasional Insinyur Indonesia patut diberi acungan jempol setelah keberhasilan membuat dan mampu menerbangkan pesawat transpor nasional N219. Oleh : Ahmad Wijaya

H

al itu ditandai saat pesawat transpor nasional N219 yang dirilis dengan spirit “Dari Indonesia untuk Indonesia” tampil perdana di hanggar PT Dirgantara Indonesia, Jalan Pajajaran Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (10/12). N-219 adalah pesawat multifungsi bermesin dua yang dirancang PT Dirgantara Indonesia (PT DI) dengan tujuan untuk dioperasikan di daerah-daerah terpencil. Pesawat ini terbuat dari logam dan dirancang untuk mengangkut penumpang maupun kargo. Pesawat yang dibuat dengan memenuhi persyaratan FAR 23 ini dirancang memiliki volume kabin terbesar di kelasnya dan pintu fleksibel yang memastikan bahwa pesawat ini bisa dipakai untuk mengangkut penumpang dan juga kargo. Sebelum memasuki serial production, PT DI terlebih dahulu akan membuat dua unit purwarupa untuk uji terbang serta satu unit purwarupa untuk tes statis pada 2012. Program pembuatan purwarupa sendiri direncanakan memakan waktu selama dua tahun dengan pengalokasian dana yang dibutuhkan sebesar Rp300 miliar. N-219 ini merupakan pengembangan dari NC212 yang sudah diproduksi oleh PT DI di bawah lisensi CASA. Pesawat N219 berkapasitas

Inilah Rakyat

19 tempat duduk dan cocok untuk penerbangan perintis. Pesawat ini tergolong mudah dan sederhana dalam proses perawatannya. N219 memiliki konfigurasi yang dapat diubah dengan cepat, biaya operasi rendah, bersertifikasi dasar CASR 23 dan menggunakan sepasang mesin PT6A-42 yang masing-masing berkekuatan 850 daya kuda. Pesawat ini dirancang untuk mengangkut penumpang maupun kargo. Pesawat ini memiliki volume kabin terbesar di kelasnya dan pintu yang fleksibel. Pesawat N219 mampu lepas landas dan mendarat dalam jarak pendek atau hanya memerlukan landasan 500 hingga 600 meter. Pesawat ini juga dilengkapi dengan alat bantu navigasi sehingga mampu lepas landas dan mendarat di bandara-bandara perintis dengan peralatan minimal. “Saya menyambut baik pengembangan N219 oleh industri penerbangan dalam negeri. N219 hadir dari Indonesia untuk Indonesia,” kata Presiden Joko Widodo dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan oleh Menteri Politik Hukum dan Keamanan Luhut Binsar Panjaitan pada penampilan perdana pesawat itu. Dalam sambutan tertulisnya, Presiden juga mendorong agar industri pesawat transpor nasional yang karya anak bangsa itu untuk selain bisa mempercepat konektivitas daerah

terpencil juga bisa bersaing dan menembus pasar dunia. Presiden menyatakan kehadiran pesawat terbang N219 juga diharapkan bisa mempercepat konektivitas dan menghubungkan Nusantara. Pesawat itu juga memperkuat visi kompetisi dunia penerbangan. Lebih lanjut disebutkan pesawat multifungsi N219 itu dari Indonesia untuk Indonesia yang dirancang dan disesuaikan dengan kondisi landasan udara di Indonesia timur. Menghubungkan daerah terpencil di Indonesia secara efisien dan harga bersaing. Pada amanatnya, Presiden Jokowi mendorong semua pihak untuk memberikan dukungan dan perhatian dengan cermat bagi N219. Masukan dan koordinasi terus dilakukan dengan PTDI sehingga perusahaan dirgantara nasional itu terus menghasilkan produk pesawat yang baik dan aman. Penampilan perdana pesawat yang dicat putih itu ditandai dengan pemecahan kendi oleh Menkopolhukam. Pesawat hasil karya insinyur Lapan dengan PTDI itu kemudian ditarik keluar hanggar diiringi lagu “Padamu Negeri”. Pada kesempatan itu juga dipamerkan pesawat karya PTDI lainnya yakni CN235, N250 dan N212. Kemandirian penerbangan Kepala Lembaga Antariksa dan Penerbangan Nasional (Lapan) Thomas Djamaludin mengatakan penampilan perdana dan pemberian nama pesawat N219 memiliki dua pokok penting yakni pengembangan N219 bertujuan untuk membangun kemandirian industri pesawat terbang serta menjadi bagian dari kebangkitan kembali industri pesawat terbang nasional setelah Indonesia meluncurkan produk N250 pada 1995 yang menjadi awal dari ke

bangkitan nasional. Thomas menjelaskan pesawat N219 bertujuan membangun sumber daya manusia yang kuat, yang menguasai teknologi penerbangan mulai dari rancang bangun, proses sertifikasi hingga produksi. “Tujuan utamanya untuk membangun kemandirian dalam industri penerbangan,” katanya. Meski tergolong pesawat kecil, namun kesederhanaan desain dan kompleksitas yang tidak terlalu tinggi, N219 dapat dijadikan pembelajaran bagi para insinyur Lapan dan PTDI ini mampu menghasilkan pesawat transpor yang sepenuhnya dirancang dan diproduksi oleh putra-putri Indonesia. “Pesawat ini dirancang sesuai dengan kondisi daerah terpencil di Indonesia, untuk konektivitas daerah-daerah terpencil,” katanya. Pesawat itu bisa landing atau mendarat di landasan yang pendek dan terbang pada topografi yang berbukit, seperti medan di kawasan Papua. Pesawat itu menurut Thomas, menjawab permasalahan di wilayah itu, mampu terbang dengan landasan kurang dari 800 meter dan mampu bermanuver di daerah berbukit. “Dengan demikian N219 cocok untuk konektivitas daerah terpencil,” katanya. Pada kesempatan itu, Thomas juga menyebutkan rancang bangun dan produksinya dilakukan seratus persen oleh insinyur dalam negeri. Perusahaan maskapai penerbangan perintis PT Air Born akan memesan delapan unit pesawat N291 buatan Lapan dan PT Dirgantara Indonesia untuk memperkuat armada pesawatnya untuk melayani rute perintis dan carteran. “Kami memesan delapan N219, mungkin pemesan pertama pesawat itu. Kami berharap pada 2017 sudah bisa mengoperasikan

pesawat itu menggantikan pesawat yang ada saat ini,” kata Direktur Utama PT Air Born Sazahan Mohamad Yassin pada pengenalan pertama pesawat N219 di Hanggar PT Dirgantara Indonesia Kota Bandung. Menurut Sazahan pemesanan N219 itu merupakan bagian dari strategi perusahaan penerbangan itu untuk menangkap peluang bisnis pesawat carteran yang telah dijalaninya selama ini. Ia menyebutkan, saat ini pihaknya telah mengoperasikan sebanyak enam unit pesawat jenis Twinn Otter yang sebagian besar dioperasikan dengan sistem carteran. “Bisnis pesawat carteran ke depan kian prospektif, dan kami fokuskan untuk melayani kebutuhan pertambangan maupun angkutan kargo,” katanya. Menurut dia, perusahaannya itu telah mendapatkan jaminan pembiayaan untuk pembelian pesawat terbaru produk PT Dirgantara Indonesia dan Lapan itu. Ia menyatakan sangat percaya dan yakin akan ketangguhan pesawat N219 itu. “PT DI telah terbukti memberikan jaminan kualitas, keamanan, dan kenyamanan terhadap produk pesawatnya, termasuk N219 saya yakin memiliki spesifik yang dibutuhkan untuk penerbangan perintis dan carteran,” katanya. Kepercayaan terhadap produk PTDI itu, kata dia antara lain setelah mencermati produk seperti CN235 dan N212 yang telah banyak digunakan banyak negara. “N219 memiliki keunggulan kapasitas angkut, kelebihannya daya angkutan itu akan kami manfaatkan untuk menambah angkutan kargo,” kata Sazahan menambahkan Menurut rencana pesawat N219 akan terbang perdana pada awal tahun 2016 setelah keluar hanggar untuk dipertunjukkan kepada masyarakat.(*)

Opini merupakan ruang publik. Kirimkan opini/gagasan pembaca ke e-mail: redaksijabar@inilah.com. Opini bisa disertai foto diri. Keluhan dan saran masalah pelayanan publik, dapat dikirim melalui SMS ke 0821-2143-4830, faks.022 612 7793. Pembaca juga bisa mengirim foto unik ke email redaksi.

Lebih Baik Memanfaatkan Media Sosial PENANGKAPAN Yulianus Paonganan alias Ongen karena kicauannya di Twitter yang berbau fitnah terhadap Presiden Jokowi memang memprihatinkan. Internet dengan jaringan media sosial yang luas memang memberi peluang bagi setiap orang untuk menuangkan gagasan dan pendapatnya secara bebas dan dibaca oleh ratusan, bahkan ribuan

orang. Tidak ada yang tersembunyi begitu orang melempar. Problemnya adalah akses bebas yang luar biasa di dunia internet dan jejaring media sosial bisa juga berefek positif dan negatif. Menjadi positif jika ada manfaat yang diterima oleh lebih banyak orang, entah berupa pesan berantai, informasi, maupun produk jualan. Tapi bisa juga menjadi negatif

jika isinya lebih banyak ungkapan kemarahan, kekesalan, kritik tak membangun, bahkan fitnah. Dalam kasus Ongen, polisi menuding dalam akunnya, Ongen telah menyebarkan informasi tidak berdasarkan fakta, sehingga melanggar UU ITE dan Pornografi. Benar tidaknya, biarlah polisi yang membuktikan. Tetapi, kasus Ongen seharus-

nya menjadi pembelajaran bagi kita semua. Panggung yang megah dan luas untuk berbicara dan ribuan pendengar atau pembaca yang menyimak, seharusnya justru menjadikan kita lebih bertanggung jawab memberikan informasi maupun sesuatu yang bermanfaat bagi orang banyak. Kalau hanya mengungkapkan perasaan dan kesan subjektif

tanpa peduli bagaimana kesan pembaca/ pendengar nanti, lebih baik tidak perlu bermain di media sosial. Kecuali motifnya memang untuk tujuan negatif. Semoga saja kita makin cermat memanfaatkan media sosial dengan bijak dan bermanfaat. Sadewa Budya


EKONOMI BISNIS 17 Desember

SAHAM

18 Desember

4555.96

4468.65

-1.92

Hang Seng

21872.06

21755.56

-0.53

Nikkei

19353.56

18986.80

-1.90

5071.13

5002.55

IHSG

%

IHSG

Nasdaq

SABTU, 19 DESEMBER 2015

-1.35

S&P 500

2073.07

2041.89

-1.50

FTSE

6102.54

6083.60

-0.31

KLSE

1656.52

1643.90

-0.76

STI

2861.18

2852.84

-0.29

KOMODITAS

5.500,00

5.000,00

4555.96

4374.19

4.500,00 14/12

15/12

16/12

17/12

17 Des

18 Des

%

MATA UANG

17 Desember

18 Desember

3278

3258

-0.61

USD

14,098.00

14,102.00

Jagung

369.4

373.2

1.02

AUD

10,133.64

10,057.55

Gula

14.62

14.62

-

JPY

115.03

115.14

GBP

21,090.61

21,024.67

3,265.32

3,270.41

LOGAM MULIA

17 Des

18 Des

%

MYR

Emas

1065.5

1055.3

-0.95

SGD

9,969.59

9,960.45

Perak

14.216

13.683

-3.74

HKD

1,818.91

1,819.07

2.030

2.0525

1.10

EUR

15,300.56

15,283.75

Tembaga

18/12

A5

Coklat

4468.65

4409.17

4393.52

www.inilahkoran.com

JNE Investasikan Rp500 M ISTIMEWA

PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) kini berumur 25 tahun. Guna meningkatkan inovasi bisnis layanan idustri logistik, JNE menanamkan modalnya sebesar Rp500 miliar untuk investasi teknologi, infrastruktur, human capital, dan network. Oleh : Doni Ramdhani

C

EO Grup JNE Abdul Rahim Tahir mengatakan, pada 2016 mendatang pihaknya akan melakukan investasi guna mendukung ambisi perusahaan go global. Sebagian besar investasi ini didistribusikan untuk pengembangan infrastruktur dan teknologi. “Investasi sekitar Rp500 miliar ini tak lain untuk meningkatkan layanan bagi pelanggan ke tahap baru. JNE akan melakukan pengembangan di beberapa sektor antara lain infrastruktur, IT, sumber daya manusia, dan network. Ini merupakan komitmen JNE untuk terus melakukan inovasi untuk memberikan kemudahan kepada pelanggan, salah satunya adalah dengan merilis website perusahaan yang baru,” kata Abdul Rahim, Jumat (18/12). Menurutnya, inovasi terbaru terlihat dalam website berupa wadah layanan pelanggan dirancang secara unik agar pelanggan dapat mengawasi pengiriman dan pengantaran secara maksimal. Seiring dengan berkem-

bangnya teknologi, JNE berkomitmen terus meningkatkan digital tools JNE agar pelanggan dapat memperlancar layanan pengantaran. Inovasi yang terus dilakukan itu bertujuan untuk mempermudah masyarakat dalam memperluas aksesibilitas. Hingga 2018, pihaknya berkomitmen menambah 500 titik layanan JNE di seluruh Indonesia,

mulai dari kota besar sampai tingkat kecamatan. Saat ini, jumlah titik layanan JNE mencapai 5.000 titik layanan. Presiden Direktur JNE Mohamad Feriadi menyebutkan, sepanjang 25 tahun tahun berdiri JNE menunjukkan komitmen dan pertumbuhan yang signifikan. Untuk menjadi perusahaan rantai pasok terdepan, pihak-

nya terus melakukan inovasi produk fokus pada kebutuhan pelanggan. “Hingga kuartal III/2015, total pendapatan kita tumbuh sebesar 30%. Hingga saat ini, total jumlah pengiriman mencapai 12 juta kiriman/bulan atau 400 ribu kiriman/ hari. Ini didukung kinerja 13.000 karyawan JNE di seluruh Indonesia,” sebutnya.

Di usia ke-25 tahun ini, JNE dianugerahi Kominfo Award 2015 pada Senin (14/12) lalu. Branch Manager JNE Bandung Iyus Rustandi mengatakan, penghargaan untuk Jawa Barat Logistic Award 2015 ini diserahkan Kepala Dinas Komunikasi dan Infomatika Provinsi Jawa Barat Dudi Sudradjat Abdurachim. Iyus mengatakan, JNE merasa

bangga untuk kontribusi dalam membangun perekonomian daerah dalam era digital dan industri kreatif dalam sektor logistikt. JNE selalu berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pelayanan bagi pelanggan dengan pengembangan di beberapa sektor seperti infrastruktur, IT, sumber daya manusia, dan jaringan.( jul)

ANTARA/WAHYU PUTRA

Jokowi Tertarik Panser Badak Buatan Pindad

Rupiah Melemah Tak Terlalu Berpengaruh di Pasar Saham INILAH, Bandung – Menjelang akhir 2015, rupiah kembali melemah dan menembus Rp14.000 per dollar AS. Hal ini,menjadi kabar kurang menyenangkan di penghujung tahun ini. Namun, melemahnya rupiah dinilai tak terlalu berpengaruh terhadap bursa efek. Kepala Kantor Bursa Efek Indonesia (BEI) Perwakilan Bandung, Hari Mulyono menyatakan setidaknya ada dua faktor melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dollar AS. “Pertama kebijakan The Fed dan yang kedua adalah jatuh temponya korporasi atau swasta untuk membayar utang kepada bank luar negeri,” ujar dia kepada wartawan di Jalan Asia Afrika, Jumat (18/12).

Hari memgungkapkan, Bank Central Amerika Serikat atau The Fed telah mengambil kebijakan untuk menaikkan basic point sebesar 0,25 persen. “Ini menjadi salah satu penyebab melemahnya rupiah dan menguatnya dollar Amerika Serikat. Kebijakan tersebut diambil menyusul pulihnya perekonomian Amerika setelah sempat mengalami penurunan,” terang dia. Faktor kedua, lanjutnya, Desember merupakan bulan jatuh tempo korporasi atau pihak swasta tanah air untuk membayar utang luar negeri. Pembayaran utang tersebut, harus menggunakan dollar Amerika Serikat sehingga mengakibatkan permintaan

terhadap dollar di dalam negeri menjadi meningkat. “Karena meminjam dengan dollar maka membayarnya pun dengan dollar pula. Jadi permintaan terhadap dollar meningkat dan kondisi ini menjadi penyebab menguatnya mata uang dollar,” papar dia. Dia mengemukakan, melemahnya nilai rupiah terhadap dollar AS tidak terlalu berpengaruh terhadap penjualan saham di Bursa Efek. Meski demikian, harga sempat mengalami koreksi akibat kondisi yang terjadi saat ini. “Secara keseluruhan, tidak terlalu berpengaruh terhadap saham di Bursa Efek,” jelas dia. Kondisi ini, disebabkan karena sudah memasuki akhir

tahun sehingga penjualan saham tidak terlalu besar. “Saat ini sudah memasuki akhir tahun, sehingga pasar Bursa Eefek tidak terlalu ramai,” ujar dia. Namun demikian, pihaknya berharap pada 2016 banyak terjadi peningkatan perekonomian Indonesia dengan melihat keyakinan Bank Indonesia mengenai pertumbuhan ekonomi pada tahun depan yang ditargetkan tumbuh di angka 5,2 persen hingga 5,6 persen. “Kit harus optimistis menatap tahun 2016 nanti meski tidak terlalu banyak kejuatan di APBN 2016. Saya tetap melihat ada peluang dan harapan untuk pertumbuhan ekonomi Indonesia di tahun depan,” ujar dia (selfie miftahul jannah/jul)

INILAH, Bandung - Presiden RI Joko Widodo kepincut dengan kehadiran Panser Badak buatan Pindad. Orang nomor satu di Indonesia itu memberikan apresiasi dan dukungan panser buatan anak negeri ini masuk dalam jajaran alutsista TNI. Direktur Komersial Pindad Widjajanto mengatakan, apresiasi Presiden Jokowi itu diungkapkan pada kunjungan ke booth PT Pindad di Rapat Pimpinan TNI 2015 yang berlangsung di Markas Besar TNI, Jakarta, Rabu (16/12) lalu. “Saat itu, Presiden mengatakan Panglima TNI dan KASAD tentu akan mendukung kehadiran alutsista buatan anak-anak negeri,” kata Widjojanto seperti

dalam rilis yang diterima INILAH, Jumat (18/12). Dia menjelaskan, panser kanon 90 mm ini lolos uji tembak pekan lalu atas dukungan Dislitbang TNI AD. Panser Badak memiliki akurasi tinggi dan kondisi kendaraan tercatat stabil dalam berbagi posisi penembakan. Panser 6x6 ini hasil kerja sama Pindad dengan CMI Defense Belgia. Program transfer teknologi mampu dilakukan melakukan untuk proses manufaktur turret 90mm. Namun, saat ini hanya laras senjata 90mm yang masih diimpor dari Belgia. Selebihnya, itu dikerjakan oleh anak-anak negeri di pabrik kendaraan tempur Pindad di Bandung. KASAD Jenderal TNI Mulyono yang saat itu

mendampingi Presiden Jokowi dan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menyambut baik dukungan kepala kegara untuk kehadiran panser Badak di jajaran alutsista TNI AD. “Kami ada rencana menggantikan jajaran tank Saladin yang sudah tua dengan Badak buatan Pindad,” ucapnya. Seperti diketahui, panser kanon 90 mm Badak buatan Pindad ini sukses menjalani uji tembak. Tes ini bagian dari proses sertifikasi oleh Dinas Penelitian dan Pengembangan TNI Angkatan Darat. Ini berlangsung pada 10-12 Desember 2015 di Pusat Pendidikan Infanteri (Pusdikif ), Cipatat, Kabupaten Bandung Barat (KBB). (doni ramdhani/jul) ISTIMEWA


EKONOMI BISNIS

SABTU, 19 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

A6

BRI-AP II Kerja Sama Manajemen Tunai Terintegrasi ILUSTRASI/ANTARA FOTO

PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) bersama PT Angkasa Pura II (Persero) melakukan penandatanganan kerja sama layanan keuangan online dalam berbagai transaksi pembayaran Angkasa Pura II.

D

Oleh : Wiyanto

alam kerja sama tersebut disepakati layanan perbankan Integrated Cash Management yang meliputi fasilitas Cash Management System dan eTax, payroll pegawai, pengelolaan rekening operasional cabang bandara kelolaan Angkasa Pura II, Cash Pick-up Service, serta BRI Virtual Account (BRIVA). Hadir dalam penandatanganan Kerja sama Layanan Integrated Cash Management ini Direktur Kelembagaan Bank BRI Kuswiyoto dan Direktur Keuangan Angkasa Pura II Andra Y. Agussalam. Angkasa Pura II yakin Bank BRI dapat memberikan layanan dan kemudahan perbankan yang optimal melalui Cash Management System BRI yang telah memiliki fitur sangat lengkap. Terlebih hingga saat ini berdasarkan data per 30 September 2015, BRI telah memiliki 10.551 unit kerja dan 178.278 jaringan kerja e-channel yang tersebar di seluruh Indonesia. Andra berharap kerja sama ini akan mempercepat dan meningkatkan akurasi setiap transaksi perbankan yang dilakukan, di mana seluruh transaksi akan terlaksana dan tercatat secara real time online sehing-

Kerja sama ini merupakan wujud sinergi BUMN untuk terus mengembangkan usahanya dalam rangka mendorong pembangunan infrastruktur Indonesia.”

ga akan menghasilkan output kinerja keuangan perusahaan yang lebih efisien. “Kerja sama ini adalah penyempurnaan dari kerja sama terdahulu. Pengembangan bandara di lingkungan PT Angkasa Pura II akan meningkatkan jumlah dan ragam transaksi keuangan, sehingga perlu di-support oleh teknologi BRI sehingga menjadi lebih mudah, akurat, traceable dan yang terpenting reliable,” ujar Andra di Jakar-

Nelayan Jabar Dapat Kapal Bantuan ILUSTRASI/ANTARA FOTO

INILAH, Bandung - Nelayan asal Jabar akan diberikan bantuan kapal penangkap ikan. Sebanyak dua kapal ini diberikan Dinas Perikanan dan Kelautan (DPK) Jabar tahun depan. Kepala DPK Jabar Jafar Ismail mengatakan, bantuan ini akan diberikan kepada kelompok nelayan yang saat ini magang di Jepang. Bantuan ini termasuk dalam APBD Jabar. “Kapal yang akan kita berikan ini berasal dari APBD. Jumlah bantuannya hanya dua unit kapal yang bobotnya kurang dari 30 GT (gross tonnage). Nelayan yang akan menerima mereka yang baru pulang magang dari Jepang,” kata Jafar belum lama ini. Disinggung mengenai rencana bantuan 300 kapal, dia mengaku pengadaan itu dari pusat. Mereka yang akan menerima bantuan saat ini dipanggil Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) secara bertahap. Pasalnya, bantuan ini dikhususkan bagi nelayan dari kelompok yang sanggup mengelola. Seperti diketahui, pada 2016

mendatang nelayan di Provinsi Jawa Barat bakal menerima sekitar 300 kapal penangkap ikan. Bantuan dari KKP itu bertujuan untuk meningkatkan daya jelajah para nelayan. “Tahun 2016 nanti, KKP akan menyerahkan bantuan kapal penangkap ikan sebanyak 3.250 kapal se-Indonesia. Khusus untuk Jabar, kabarnya akan diberi bantuan sebanyak 300an. Tapi, jumlah pastinya masih belum jelas,” kata Kepala Bidang Perikanan Tangkap Dede Sunendar. Menurutnya, dana KKP dan APBN terhitung sebanyak Rp13 triliun. Sebanyak 81% dari keseluruhan dana itu akan diserahkan ke masyarakat. Dede menyebutkan, sekitar Rp2 triliun digelontorkan pemerintah untuk bantuan kapal dan alat tangkap. Tak seperti tahun sebelumnya, bantuan ini diberikan ke lembaga koperasi yang berbadan hukum. Dede menjelaskan, saat ini pihaknya melakukan restrukturisasi armada dan peningkatan kualitas sumber daya manusia.

Saat ini, DKP Jabar mencatat ada sebanyak 18 ribu kapal yang tersebar dua pantai. Sebanyak 92% diantaranya merupakan armada kecil dengan berat di bawah 5 gross tonnage (GT). “Armada kecil itu biasanya hanya dilengkapi motor tempel sebagai penggerak. Ke depan, kita akan meningkatkan daya jelajah nelayan agar bis lebih luas dengan restrukturiasi kapal hingga bobot 30 GT. Dengan penambahan kewenangan, kita pun akan membenahi tata pengelolaan dan perizinan perikanan,” ucapnya. Laut Jabar yang relatif luas ini diakuinya menyimpan potensi ekonomi yang sangat besar. Namun, saat ini potensi tersebut belum digali secara optimal. Mengenai jumlah nelayan, Dede menyebutkan saat ini terdapat 104.240 orang. Mayoritas, sekitar 86%, nelayan itu berada di pantai utara. Padahal, Jabar memiliki pantai selatan yang potensi penangkapan ikannya belum digali optimal (doni ramdhani/jul)

ta, Jumat (18/12). Kuswiyoto, Direktur Kelembagaan Bank BRI mengatakan saat ini juga sedang dijajaki oleh kedua-belah pihak kemungkinan pembiayaan dalam melakukan pengembangan 13 bandara, khususnya Bandara Soekarno Hatta. “Kami bangga dengan adanya kerja sama ini, karena Bank BRI dipercaya untuk membantu Angkasa Pura II dalam mengelola likuiditas keuangan serta melakukan pembayaran kepada pihak ketiga seperti vendor maupun rekanan usaha

lainnya melalui teknologi Cash Management System yang kami miliki,” kata dia. Selain itu fasilitas lain lanjut dia seperti e-Tax untuk pembayaran pajak secara online, Cash Pick Up Service untuk 12 Cabang Bandara di luar Soekarno-Hatta, serta BRIVA untuk pembayaran dari tenant kepada Angkasa Pura II melengkapi pelayanan Integrated Cash Management yang kami berikan. Hal ini tentunya akan mendorong perkembangan bisnis kedua belah pihak ke arah yang lebih

baik lagi. “Kerja sama ini merupakan wujud sinergi BUMN untuk terus mengembangkan usahanya dalam rangka mendorong pembangunan infrastruktur Indonesia. Pembangunan infrastruktur Angkasa Pura II akan sangat membantu mobilitas masyarakat sehingga akan meningkatkan laju perekonomian nasional. Ke depannya kami berharap kerjasama ini terus terjalin dan makin berkembang dengan produk perbankan BRI lainnya,” imbuh Kuswiyoto. ( jul)

Kimia Farma Bangun Pabrik Bahan Baku Obat INILAH, Bandung - PT Kimia Farma akan membangun pabrik bahan baku obat atau active pharmaceutical ingredient (API) setelah ditandatanganinya joint venture atau kesepakatan kerja sama dengan perusahaan asal Korea Selatan Sungwun Pharmacopia Indonesia. “Dengan ditandatanganinya joint venture ini, pembangunan akan mulai dilakukan tahun depan. Diharapkan pada 2019 mendatang, impor bahan baku obat bisa turun 50 persen,” kata Direktur Utama PT Kimia Farma Persero Tbk, Rusdi Rosman, seusai melakukan tanda tangan kontrak kerja sama di Bogor, seperti dikutip Antara, Jumat (18/12). Rusdi mengatakan, saat ini untuk tiap tahunnya, Kimia Farma mengimpor bahan baku untuk obat kurang lebih senilai Rp350 miliar yang berasal dari Tiongkok dan India. Impor dari kedua negara tersebut dikarenakan harga yang

ditawarkan relatif lebih murah dibanding negara lainnya. Rusdi mengatakan, lokasi pembangunan pabrik yang menelan biaya Rp110 miliar tersebut berlokasi di Lippo Cikarang dan diperkirakan untuk kapasitas produksi sebesar 15-30 ton per tahun dimana pabrik tersebut akan memproduksi delapan item bahan baku obat aktif dan tujuh item bahan baku untuk suplemen kesehatan. Menurut Rusdi, komposisi kepemilikan dalam kerja sama tersebut sebesar 75 persen untuk Kimia Farma dan 25 persen sisanya untuk perusahaan asal Korea Selatan tersebut. Sungwun Pharmacopia dipilih menjadi rekanan setelah sebelumnya Kimia Farma menjajaki kerja sama dengan perusahaan asal Tiongkok dan juga India. “Sungwun Pharmacopia memberikan garansi jika bahan baku yang diproduksi tersebut tidak di-

serap seluruhnya oleh pasar dalam negeri mereka siap menampung dan akan dipasarkan ke negara lain. Selain itu, perusahaan tersebut juga memiliki riset dan pengembangan yang cukup baik,” kata Rusdi. Namun, Rusdi mengharapkan nantinya bahan baku yang akan diproduksi oleh pabrik baru yang diharapkan selesai pembangunannya pada akhir tahun 2017 tersebut bisa seluruhnya terserap di dalam negeri. Sementara untuk jangka panjang, nantinya akan juga mengincar pasar ekspor seperti ke Amerika Serikat dan Jepang. “Selain itu, kerja sama dengan Sungwun Pharmacopia juga akan ada transfer teknologi dan transfer pengetahuan. Sumber daya manusia asal Indonesia akan dikirim ke Korea Selatan selama satu tahun serta diharapkan mampu mengembangkan produk lain kedepannya,” kata Rusdi.( jul) ANTARA FOTO/FAHRUL JAYADIPUTRA


NEWS+

SABTU, 19 DESEMBER 2015

... Orang Sunda Pimpin DPR > Sambungan A1 Kemudian meningkatkan produktivitas dan efisiensi anggaran dengan cara mengurangi kunjungan kerja ke luar negeri. “Kita kurang produktif satu tahun ini soal legislasi. Itu perhatian utama bagi saya, itu nomor satu. Tahun depan harus produktif,” kata Ade di Gedung DPR, Senayan, Jakpus, Jumat (18/12). Salah satu cara meningkatkan produktivitas adalah dengan membatasi kunjungan kerja ke luar negeri. Selain untuk meningkatkan produktivitas, pembatasan itu juga untuk efisiensi anggaran. “Salah satu caranya adalah misalnya kunker ke luar negeri dikurangi total. Pertama untuk efisiensi anggaran dan kedua tentu soal waktu supaya kita fokus memproduksi UU dengan baik,” ucapnya. Selama ini, kunjungan kerja DPR ke luar negeri memang selalu menjadi sorotan. DPR beralasan menjalankan fungsi diplomasi. Visi Ade lainnya adalah soal komunikasi politik dengan fraksi-fraksi di DPR. Salah satu programnya adalah mengajak pimpinan fraksi makan malam bersama. “Saya akan membiasakan satu tradisi baru untuk menjadi media bagi komunikasi yang intensif itu dengan makan siang atau makan malam dengan seluruh pimpinan fraksi karena pimpinan fraksi yang melakukan koordinasi,” ujar Ade. Wapres Jusuf Kalla menilai

Ade orang yang baik. “Dia (Ade Komaruddin) kan ketua fraksi (Golkar), orangnya baik, banyak orang baik di Golkar,” kata Kalla seusai menghadiri acara Penganugerahan Satyalancana Kebaktian Sosial bagi Donor Darah Sukarela 100 Kali di Istana Bogor. Kalla mengaku akan mendukung keinginan DPP Golkar jika pilihan yang diajukan orang bagus sehingga akan mendapatkan kepercayaan masyarakat. “Saya sudah katakan berkali-kali, parpol butuh kepercayaan masyarakat dan kepercayaan muncul dari persepsi. Kalau persepsinya sudah jelek bagaimana bisa dapat kepercayaan, kalau sudah tidak dapat kepercayaan, partai politik tidak akan bisa berkembang,” tegasnya. Terkait pertukaran posisi antara Ade Komarudin yang semula Ketua Fraksi Partai Golkar di DPR RI dengan Setya Novanto, Kalla tidak memberikan komentar lebih jauh. Wapres hanya mengingatkan kepercayaan masyarakat terhadap partai politik salah satunya bagaimana figur yang berintegritas. “Saya katakan begitu karena partai apapun butuh kepercayaan masyarakat, butuh persepsi yang baik,” kata Kalla. Bila tidak mendapat kepercayaan masyarakat, kata Kalla, bagaimana parpol bisa berkembang. Pidato Novanto Paripurna penutupan masa sidang II DPR kali ini

tanpa ditutup pidato Ketua DPR. Setya Novanto hadir sebagai anggota dewan biasa dan duduk di barisan Fraksi Golkar. Novanto memang mendapat kesempatan menyampaikan pidato perpisahan terkait pengunduran dirinya sebagai Ketua DPR. Saat dipersilakan naik podium oleh pimpinan paripurna, tepuk tangan aplaus diberikan anggota dewan yang hadir. Dengan tenang sambil tersenyum, Novanto berdiri di podium paripurna. Awal pidato, dia menyampaikan dinamika politik yang terjadi di lembaga yang pernah dipimpinnya. Dia menyampaikan permohonan maaf dan bisa berharap lebih baik untuk DPR dan negara ke depan. “Saya mengundurkan diri dan seraya memohon maaf atas yang terjadi serta doa saya yang tulus untuk bangsa ini dan negara agar bangsa ini dapat menyongsong masa depan yang lebih baik,” ujar Novanto di ruang paripurna Nusantara II, Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Jumat (18/12). Dalam pidatonya, Novanto mengatakan tujuan pembangunan parlemen modern yang menciptakan transparansi dan akuntabilitas lembaga legislatif. Novanto pun menyebut ‘keberhasilan’ DPR yang bisa menambah staf khusus, badan keahlian DPR, sampai staf khusus pimpinan DPR RI. Meski sudah menjadi anggota, dia berharap DPR bisa bekerjasama dengan baik dengan lembaga negara lain.

“Terimakasih pada rekanrekan anggota dewan dan pimpinan dewan. Saya akan tetap berada di sini sebagai anggota dewan untuk terus berjuang demi kepentingan rakyat Indonesia,” tuturnya. Sebelum penutupan pidato, Novanto menyampaikan harapannya agar kejadian yang menimpanya tak terjadi pada anggota dewan lain. Dengan suara berat dan bergetar, dia mengingatkan tanggungjawabnya sebagai pimpinan tertinggi lembaga legislatif. “Mudah-mudahan ini hanya terjadi pada saya, tidak terjadi pada anggota lainnya. Sekali lagi apa yang saya lakukan akan saya pertanggungjawabkan kepada seluruh rakyat dan seluruh anggota DPR, dan Allah SWT,” ujar Novanto dengan terbata-bata. Selesai pidato, tepuk tangan applaus mengalir untuk Novanto. Sebagian anggota dewan di paripurna memberi penghormatan dengan bertepuk tangan sambil berdiri. Pakar Politik Asep Warlan mengatakan, penggantian ketua DPR tidak bisa di “kocok ulang”. Namun harus dari partai yang sama. Artinya Partai Golkar yang berhak mengantikan kursi kekosongan pimpanan dewan. “Saya anggap yang sangat cocok untuk menggantikan dia yaitu adalah ketua fraksi Ade Komarudin, karena memang ditentukan oleh partai, karena ketua fraksi ini merupakan kepanjangan dari partai ya cocok Ade yang jadi ketua,” ujarnya. (ant/gin)

... Tol Cisumdawu Selesai Akhir 2019 > Sambungan A1 “Dari total investasi itu, sekitar 90 persen berasal dari pinjaman luar negeri (Tiongkok) dan 10 persen APBN,” katanya. Seksi I Cileunyi-Rancakalong (12,025 km), Seksi II Rancakalong-Sumedang (17,05 km), Seksi III Sumedang-Cimalaka (3,7 km), Seksi IV Cimalaka-Legok (8,2 km), Seksi V Legok-Ujung Jaya (16,42 km) dan Seksi VI Ujung JayaDawuan (4,23 km). “Seksi I dan II akan dikerjakan pemerintah dan sisanya investor. Namun, investor nantinya akan mengoperasikan dari Cileunyi,” katanya. Dia menyebutkan pembangunan tol tersebut dimulai dari seksi kedua karena lahannya paling siap. Selain itu, untuk antisipasi apabila terjadinya bencana yang memutuskan rute ke Cadas Pangeran. “Jika itu terjadi maka Kota Sumedang bisa terisolasi,” katanya.

Hediyanto menambahkan seksi I dan II ditargetkan selesai akhir 2018, sedangkan seksi lainnya baru akan dilelang pada Januari 2016 dan ditargetkan selesai pada akhir 2019. “Progres konstruksi seksi I dan II rata-rata sekitar 60 persen dengan pembebasan lahan 40 dan 80 persen dengan total dana terserap sekitar Rp630 miliar,” katanya. Pada bagian lain, Hediyanto menyebut salah satu kendala terbesar ruas tol itu adalah pada detail desain karena kontur medan berbukit-bukit. “Makanya, ruas ini cukup banyak jembatan dan terowongan jalan yang membelah bukit. Salah satunya di ruas CileunyiSumedang sepanjang 472 meter atau terowongan pertama terpanjang di Indonesia,” katanya. Terowongan tersebut menembus bukit Cileungsar di Sumedang dengan diameter 12,5 meter dengan teknologi NATM (New Austria Thunnel Method) dan lama pekerjaan

sekitar 24 bulan. Tol Cisumdawu didesain untuk lalu lintas harian di atas 20.000 kendaraan dan dapat menghemat waktu tempuh dari 5-6 jam (via non-tol) menjadi satu jam. Pemprov Jabar memang terus terus menggenjot proyek infrastruktur. “‎Ada 4 tol yang harus kita tuntaskan. Untuk kemajuan Jawa Barat dan Indonesia kita harus bergerak sesuai perencanaan,” ujar Sekda Jabar Iwa Karniwa beberapa waktu lalu. Iwa mengatakan, ‎empat jalan tol yang masuk dalam pembangunan ini adalah jalan Soreang-Pasirkoja (Soroja), Bandung Intra Urban Tol Road (BIUTR), Cileunyi Sumedang Dawuan (Cisumdawu) dan tol Ciawi-Sukabumi. “Pembangunan empat jalan tol ini masih terkendala beberapa masalah, terutama terkait pembebasan lahan,” kata. Menurut Iwa, untuk tol Soroja pembebasan la-

han tinggal enam hektar lagi. Diapun optimis pembebasan lahan akan selesai di bulan oktober. Untuk BIUTR, lanjut Iwa pihaknya sudah membebaskan lahan untuk BIUTR di dekat stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). “Untuk Cisumdawu akan segera diselesaikan karena kita juga telah membentuk tim khusus untuk itu (pembebasan lahan). Sementara untuk Tol Ciawi-Sukabumi saat ini kami sedang melakukan anatomi permasalahan apa kendala dalam pembebasan lahan,” ucapnya. Iwa menyatakan keberadaan jalan tol di Jabar ini sudah mendesak. Terlebih, aktivitas barang dan orang di Jabar sudah semakin banyak. Dengan jalan tol, perekonomian masyarakat Jawa Barat juga akan semakin meningkat. “Jalan tol akan membantu percepatan peningkatan ekonomi karena laju barang dan orang bisa semakin cepat,” ucapnya. (gin)

... Tahun Depan, Masuk Pasteur Bayar Rp20 Ribu > Sambungan A1 Menurut dia, dari enam jalur yang dimiliki oleh Jalan Pasteur. Tak semua akan diberlakukan tarif berbayar. Pasalnya, di kawasan tersebut terdapat banyak pemukiman penduduk dan bangunan komersial seperti pusat pebelanjaan dan hotel. Praktis jalur ini akan dilalui lalu lalang masyarakat sekitar. “Kita sisakan satu jalur yaitu jalur kiri. Kalau mau ambil jalan cepat, ambil jalur berbayar dan untuk tahap awal kita terapkan secara manual dahulu tidak menggunakan

kartu elektronik. Dan terakhir, secara bertahap juga kita benahi sistem transportasi umum. Seperti kemarin kita gulirkan TMB Kooridor III,” tandas dia. Selama ini, Gerbang Tol Pasteur (GT Pasteur) jadi pintu masuk andalan pendatang ke Kota Bandung. Akibatnya, saat akhir pekan atau hari libur, sering terjadi kemacetan mulai dari pintu masuk tol. Tahun lalu, wacana Jalan Pasteur berbayar sudah digulirkan Wali Kota Bandung Ridwan Kamil. Pihaknya akan segera berkonsultasi dengan DPRD Kota Bandung untuk membuat Peraturan Daerah

terkait hal itu. “Agar Pasteur tidak selalu menjadi pintu masuk pilihan nomor satu, saya berencana untuk berkonsultasi dengan DPRD untuk memberlakukan retribusi masuk ke kawasan Pasteur,” ujar Emil sapaan akrab Ridwan Kamil, Agustus tahun 2014 lalu. Sebelumnya Pemkot Bandung sempat memberlakukan sistem 4 in 1. Namun sistem tersebut tidak berjalan karena belum siap secara infrastruktur. “Sistem retribusi ini sudah dipakai oleh negara maju untuk mengatasi kemacetan.

Jadi kalau mau lewat jalan istimewa ya bayar. Itu hukum ekonomi,” jelasnya. Lebih lanjut Emil mengatakan, pihaknya akan menggandeng Jasa Marga untuk menarik uang retribusi saat kendaraan akan melintas di Jalan Pasteur. “Aturan ini tidak ada hubungan warga Bandung atau tidak. Saat masuk jalan istimewa itu, ya bayar. Nah sekarang kan setiap retribusi harus ada Perda. Kalau saya penginnya perwal, tetapi kajian hukumnya perda. Kita cari siasat hukumnya biar lebih mudah,” bebernya. (yogo triastopo/gin)

www.inilahkoran.com

A7

... Suranto-Aldwin Gugat Pilkada Cianjur > Sambungan A1 “Kami sudah banyak memiliki bukti untuk itu, bahkan yang terakhir ada juga ASN yang tertangkap tangan tengah melakukan politik uang,” katanya. Dia mengaku tetap bertekad membuat laporan ke MK atas dugaan kecurangan dalam proses pemilihan. Laporan itu akan disampaikan langsung ke Kantor MK di Jakarta. “Saat ini kami tengah mengumpulkan berkas dan akan serahkan besok ke Jakarta. Kami ingin segera menuntaskan persoalan ini, pengacara dari Jakarta pun telah bersedia membantu kami di MK,” katanya. Ketua Tim Advokasi pasangan Irvan-Herman, Abdul Kholik mengatakan, gugatan atas selisih tiga persen tersebut sudah di luar aturan yang ada. Pasalnya, dengan jelas MK menetapkan batasan maksimal hanya 0,5%, tidak lebih. Sementara terkait pelanggaran pemilu yang terjadi pada masa kampanye dan masa tenang, di luar tugas dan fungsi MK. Sebab, kata dia, hal tersebut sudah menjadi tugas dan kewenangan Panwaslu Cianjur. “Pada Bimtek saat Oktober lalu dijelasakan oleh MK jika batasan selisih hanya 0,5 persen. Itupun apabila ada perubahan angka atau penggelembungan suara. Hal tersebut merupakan

kebijakan MK karena Pilkada serentak digelar di ratusan kota/kabupaten,” katanya. Menurut dia, pihaknyapun memiliki bukti yang kuat terkait kecurangan paslon nomor 3, baik dalam pengerahan birokrasi ataupun kecurangan lainnya. “Kami punya bukti otentik, pengerahan massa dan lainnya. Kalau tim pasangan nomor 3 keukeuh untuk membuat laporan gugatan, kami sangat menyayangkan kalau sampai ditolak,” katanya. Sebelumnya rapat pleno KPU Cianjur berjalan lancar, Kamis (17/12). Hasil penghitungan suara dimenangkan pasangan Irvan Rivano-Herman Suherman dengan raihan suara 464.412 diikuti pasangan Suranto-Aldwin 432.674, pasangan Deni Sunarya-Zaini 50.329. Rapat pleno yang dihadiri ketua PPK dari 32 kecamatan itu hanya dihadiri saksi pasangan nomor 2 dan 3. Pasalnya, pasangan nomor 1 menolak hasil penghitungan akhir karena berbagai alasan. Salah satunya satunya tidak netralnya penyelenggara pilkada baik KPU dan Panwaslu Cianjur. Rapat pleno yang dijaga ketat aparat keamanan dari TNI dan Polri, berjalan cukup panjang karena sejumlah PPK melaporkan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang berbeda. Sehingga Panwaslu Cianjur, meminta sejumlah PPK seperti PPK Gekbrong, Cianjur, Karang-

tengah, Mande, Ciranjang dan Bojongpicung, untuk mengklarifikasi tentang perubahan jumlah DPT yang langsung dilakukan ketua PPK masing-masing. “Kesalahan ini seharusnya diselesaikan ditingkat kecamatan bukan di kabupaten. Sehingga mengulur waktu menjadi panjang, harusnya laporan yang dibawa saat ini hanya perolehan hasil,” kata Ketua Panwaslu Cianjur, Saepul Anwar seperti dikutip Antara. Dia menuturkan, kesalahan lain yang dilakukan PPK adalah salah menyimpan jumlah pemilih pria dan wanita serta masih adanya orang meninggal dicantumkan dalam DPT. Meski tidak memengaruhi hasil perolehan suara, namun hal tersebut menjadi catatan pihaknya dan langsung diperbaiki PPK bersangkutan. Sementara Ketua KPU Cianjur, Anggi Sofia Wardany, mengatakan, hasil rekapitulasi tersebut belum final karena pihaknya masih menunggu gugatan dari pasangan calon hingga 3X24 jam, sebelum akhirnya diumumkan secara resmi pemenang Pilkada Cianjur 2015. “Kami belum bisa mengumumkan secara resmi karena harus menunggu gugatan dari pasangan calon terlebih dahulu. Jika dalam batas waktu yang telah ditentukan, tidak ada gugatan, kami akan umumkan secara resmi hasil Pilkada Cianjur 2015,” katanya. (gin)

... Jadilah Pejabat yang Mandiri > Sambungan A1 Saudaraku. Alam semesta beserta seluruh isinya ciptaan dan milik Allah SWT. Semua yang ada di langit dan di bumi berada dalam kekuasaan dan ilmu-Nya (Kursi-Nya). Allah sama sekali tidak merasa berat mengurus semuanya. Karena tiada tuhan selain Dia Yang Mahatinggi, Mahaagung. Allah Mahahidup dan Maha Berdiri Sendiri. Dia terusmenerus mengurus makhlukNya tanpa mengantuk maupun tidur, dan tidak ada satu pun yang terabaikan. Allah tidak membutuhkan sesuatu pun, Dia Maha Mandiri. Pastinya, berbeda dengan kita, makhluk-Nya, yang kemampuannya sangat terbatas. Kita pasti memerlukan sesuatu, baik dalam mengurus diri sendiri, terlebih keluarga atau orang lain. Walau pun ada yang disebut sebagai orang yang paling mandiri, ia pasti tetap membutuhkan sesuatu. Tetapi, keterbatasan yang dimiliki bukan berarti melemahkan upaya untuk terus mandiri. Justru kita harus mengambil hikmah dari asma Allah, al-Qayyum. Yang Maha Berdiri Sendiri. Kita harus terus berupaya mandiri dalam berbuat kebajikan. Contohnya pejabat. Setiap pejabat pasti membutuhkan bantuan pihak lain dalam mengurus tugas yang dijabatnya. Misalnya kepala desa membutuhkan perangkat desa, bupati membutuhkan kepala dinas, presiden membutuhkan

menteri, direktur memerlukan manajer, dan sebagainya. Bahkan, jangankan untuk mengurus tugasnya, seperti kadang-kadang kepala desa juga membutuhkan pihak atau sesuatu yang lain untuk mengurus dirinya sendiri. Semakin tinggi dan luas wilayah jabatan seseorang, semakin membuatnya membutuhkan banyak bantuan. Tetapi menjadi aneh kalau semuanya harus dibantu. Terlebih dalam mengurus dirinya sendiri. Saudaraku. Kalau kita seorang pejabat, jadilah pejabat yang mandiri. Jangan manja! Jangan karena merasa berkuasa malah menikmati memerintah orang lain. Seperti menyuruh orang membawakan kacamata dari mobil ke dalam kantor. Jika masih kuat bawalah sendiri. Atau, tidak mau turun dari mobil sebelum dibukakan pintu. Ingin dipersilakan dan disambut. Diberikan kursi yang spesial, mau makan disuapin. Malah seperti di rumah sakit. Jangan merasa bangga ketika ada yang membukakan pintu maupun mempersilakan makan. Karena keinginan diperlakukan spesial seperti itu membuat kita tidak mandiri. Tidak mendekat kepada al-Qayyum. Ada pun seseorang yang ingin dinilai sesama makhluk, pekerjaan atau perbuatannya cenderung tidak berkualitas. Tetapi, misalkan jika memang ada orang yang mau membantu membukakan pintu, maka jangan pula lebay menahannya, atau berpura-pura tawadhu’. Karena yang begitu

juga tidak bagus. Lurus dan biasa saja. Sebagaimana Rasulullah saw yang kemuliaan beliau benar-benar asli dan tiada banding. Suatu waktu beliau memasuki masjid dan tidak mendapati tempat duduk. Beberapa sahabat ada yang berdiri, bermaksud memberikan tempat duduk untuk beliau. Tapi beliau menolak dengan hanya sekilas memberi isyarat. Kemudian beliau segera duduk di mana saja yang kirakira masih bisa. Nah, kalau saudara menjadi pejabat, jangan menginginkan diperlakukan spesial. Caranya, sering-seringlah melihat aib kita sendiri. Misalnya, bahwa orang menghormati saudara hanya karena topeng duniawi yang dititipkan. Yang dihormati orang adalah jabatannya, bukan saudara. Buktinya ketika jabatan sudah dilepas, orang-orang pun sudah tidak menghormati sebagaimana waktu menjabat. Jadi, sudahlah. Jangan merasa spesial dengan jabatan. Walaupun ada yang memperlakukan spesial, bukan berarti memang spesial. Karena perlakuan terhadap penjahat dan jenazah lebih spesial lagi. Jadilah mandiri! Termasuk jika kita bertindak sebagai pejabat dalam rumah tangga. Jangan sampai membuat anak kita bertanya: “Mengapa setiap hari ayah cuma bisa berkata ‘tolong ini’ dan ‘ambilkan itu’? Ayah sedang sakit?” Mandirilah jadi orangtua. Ambil sendiri apa yang bisa diambilkan. Jangan menikmati menyuruhnyuruh anak-anak. (*)

KPK Tetapkan RJ Lino Sebagai Tersangka INILAH, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan Direktur Utama PT Pelindo II Richard Joost Lino sebagai tersangka kasus dugaan tindak pidana korupsi pengadaan Quay Container Crane tahun 2010. “Dalam penyelidikan dugaan tindak pidana korupsi Quay Container Crane PT Pelindo II Persero tahun 2010, penyidik KPK telah menemukan dua alat bukti yang cukup untuk meningkatkan status perkara ini ke penyidikan dan menetapkan RJL (Richard Joost Lino) Dirut PT Pelindo II Persero sebagai tersangka,” kata Pelaksana Harian (Plh.) Kabiro Humas KPK Yuyuk Andriati dalam konferensi pers di Gedung KPK, Jakarta, Jumat. Komisi Pemberantasan Ko-

rupsi (KPK) menyangkakan RJ. Lino melakukan Pasal 2 Ayat (1) dan/atau Pasal 3 UndangUndang Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dengan UU No. 20/2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto Pasal 55 Ayat 1 ke-1 KUHP. “Tersangka RJL melakukan perbuatan menyalahgunakan hukum dan kewenangan dan/ atau kesempatan atau sarana yang ada padanya jabatan atau kedudukan sehingga dapat merugikan keuangan dan perekonomian negara dan memperkaya diri sendiri, orang lain, atau korporasi,” tambah Yuyuk. Ancaman pidana terhadap orang yang terbukti melakukan adalah pidana penjara seumur hidup atau maksimal 20 tahun denda paling banyak

Rp1 miliar. “RJL diduga memerintahkan pengadaan 3 quay container crance dengan menunjuk langsung perusahaan HDHM dari Tiongkok sebagai penyedia barang,” tambah Yuyuk. Surat perintah penyidikan (sprindik) kasus tersebut ditandatangani pada tanggal 15 Desember 2015. “Kasus Pelindo ini berangkat dari laporan masyarakat, kemudian dilakukan pendalaman di tingkat penyelidikan, lalu dilakukan gelar perkara yang tidak sekali sampai akhirnya ditemukan bukti permulaan yang cukup sehingga dinaikkan ke penyidikan,” kata Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK Priharsa Nugraha dalam konferensi pers yang sama. (ant/gin)


A8 Empat Daerah Rawan Pangan JABAR KAHIJI

SABTU, 19 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

INILAH/BAMBANG PRASETHYO

SEDIKITNYA empat Kota/ Kabupaten di Jawa Barat dinilai rawan pangan. Keterbatasan lahan pertanian menjadikan keempat daerah ini rawan pangan. Oleh : Dadi Haryadi

W

akil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar mengaku, penyusutan lahan pertanian karena alih fungsi lahan menjadi salah satu masalah yang terhadi di empat wilayah itu. “Ada empat, yakni Kota Bandung, Kota Tasikmalaya, Kota Sukabumi, dan Purwakarta yang mulai kritis,” ujar Deddy usai Rapat Dewan Ketahanan Pangan di Aula Timur Gedung Sate, Jumat (18/12). Dia menjelaskan lahan pertanian di perkotaan tersebut terus menyusut seiring alih fungsi lahan menjadi industri dan permukiman. Tingkat kerawanan di daerah tersebut berpotensi semakin parah mengingat sebagian besar beras dari Jabar terdistribusi ke Pasar Induk Cipinang di Jakarta. Menurutnya, daerah-daerah yang rawan tersebut sebaiknya mencontoh Kota Banjar. Kota paling ‘bungsu’ di Jabar tersebut punya lahan pertanian yang mencukupi untuk memenuhi kebutuhan masyarakatnya. “Kota Banjar sudah mandiri secara pangan karena punya lahan pertanian yang mencukupi,” kata Demiz. Meski ada daerah yang rawan pangan, namun pihaknya tidak terlalu khawatir mengingat daerah lain yang ada di Jabar terbilang surplus

pangan sehingga bisa membantu daerah yang kekurangan. Kedepan, Demiz menilai dibutuhkan sebuah pasar induk di masing-masing kabupaten/kota demi mempermudah akses pangan. Selain itu, dia juga mengusulkan penggunaan Informasi Teknologi (IT) untuk menghimpun data pangan dari kabupaten/kota. Dengan data ini maka akan mudah diketahui daerah yang sedang surplus komoditi pangan tertentu dan daerah yang kekurangan.

ANTARA

“Sekarang kan sudah era IT jadi harusnya bisa lebih gampang tarik data. Jangan sampai petani menanam jenis tanaman yang sama nanti over produksi yang ujung-ujungnya merugikan petani,” ucapnya. Sementara itu, Kepala Badan Ketahanan Pangan Jabar, Dewi Sartika mengatakan kota/kabupaten tersebut berpotensi rawan pangan karena belum mandiri untuk memenuhi kebutuhan di daerahnya sendiri. Adapun daerah yang paling mandiri pangan adalah Indramayu

yang mencapai 400% dari angka kebutuhan masyarakatnya. Melihat kondisi tersebut, pihaknya berharap masing-masing daerah dapat mempertahankan luas lahan pertanian yang masih tersisa. “Jangan sampai lahannya jadi nol, atau minimal bisa kuat dari sisi perdagangan pangannya,” katanya. Dia berharap kabupaten/kota melindungi lahan pertanian dengan cara menjalankan Perda tentang lahan berkelanjutan. Selain itu, Pemda juga diminta

melakukan pengawasan terhadap pembangunan yang berpotensi mengganggu lahan pertanian. “Kan sudah ada RTRW, tinggal diterapkan. Jika ada pembangunan industri harus dalam sebuah kawasan tertentu,” pungkasnya. (dadi haryadi/tan)

Ekspor Jabar Mulai Merangkak INILAH, Bandung - Nilai ekspor produk Jawa Barat pada Oktober 2015 mencapai Rp2,23 miliar dolar AS atau meningkat sekitar 0,75% dibanding September 2015. “Kinerja ekspor Jabar ada peningkatan tipis 0,75% dibanding September 2016 menjadi 2,23 miliar dolar AS pada Oktober,” kata Kepala Bidang Statistik Distribusi BPS Provinsi Jawa Barat, Dody Gunawan Yusuf di Bandung, Jumat (18/12). Sementara itu nilai impor Jawa Barat pada Oktober 2015 mencapai 895,90 juta dolar AS atau turun 16,56% dibanding September 2015 yang mencapai 1,07 miliar dolar AS. Dody menyebutkan ekspor nonmigas pada bulan Oktober 2015 mencapai 2,18 milyar dolar AS atau naik 1,74% dibanding September 2015 yang mencapai 2,14 miliar dolar AS. Sementara ekspor migas mencapai 55,23 juta dolar AS , turun 27,25 dolar AS dibanding September 2015. “Secara kumulatif sampai Oktober

Selama 13 bulan terakhir, nilai ekspor nonmigas tertinggi tercatat pada Oktober 2014 dengan nilai 2,36 miliar dolar AS dan nilai terendah terjadi pada Juli 2015 dengan nilai 1,83 miliar dolar AS.” 2015 nilai ekspor Jawa Barat turun 6,13 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2014 dari 22,91 miliar dolar AS menjadi 21,51 miliar dolar AS,” katanya. Dody menyebutkan, dominasi ekspor Jabar masih dari sektor non migas. Hal itu tidak lepas karena sebagian besar industri manufactur di

Jabar cukup dominan. Sebagian besar ekspor adalah otomotif, elektronik, komponen pesawat, tekstil dan produk tekstil, alas kaki dan juga furniture. “Selama 13 bulan terakhir, nilai ekspor nonmigas tertinggi tercatat pada Oktober 2014 dengan nilai 2,36 miliar dolar AS dan nilai terendah terjadi pada Juli 2015 dengan nilai 1,83 miliar dolar AS,” katanya. Menurut dia ekspor 10 golongan barang utama Oktober 2015 mencapai 1,54 miliar dolar AS atau naik 2,02% dibanding September 2015. Kenaikan tertinggi terjadi pada Kelompok Alas Kaki sebesar 17,29% sementara itu ada dua kelompok yang mengalami penurunan nilai. Tujuan ekspor non migas Jawa Barat pada Oktober 2015 adalah Amerika Serikat 408,29 juta dolar AS, Jepang 265,80 juta dolar AS dan Thailand 8,66 jata dolar AS. “Ekspor ke tiga negara itu mencapai 37,30 dari total ekspor Jabar, meski

Disperindag Sosialisasi Pasar Lelang & SRG di Sumedang ISTIMEWA

DINAS Perindustrian dan Perdagangan Jabar menggelar kegiatan Sosialisasi Pasar Lelang dan Sistem Resi Gudang (SRG) di Kabupaten Majalengka pada 19 November 2015. Kegiatan ini bagian dari upaya pengembangan perdagangan dalam negeri di daerah. Acara dibuka dengan sambutan Kadisperindag Jabar Ferry Sofwan yang dibacarakan oleh Seksi Bina Pasar Disperindag Jabar, Bambang Satrijadi. Ferry mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan konsep Pasar Lelang yang telah direvitalisasi kepada seluruh stakeholers khususnya peserta Pasar Lelang Jabar. Selain itu, pihaknya juga berupaya menciptakan sistem perdagangan yang lebih baik melalui transparansi mekanisme pembentukan harga dan peningkatan efisiensi pemasaran (tata niaga). “Melalui kegiatan ini kami

berharap dapat meningkatkan daya saing para pelaku di pasar nasional,” ujarnya di Bandung, Jumat (18/12). Menurutnya, para pelaku juga didorong untuk dapat mencukupi kebutuhan antar daerah, menciptakan insentif bagi peningkatan produksi dan mutu, serta dapat meningkatkan pendapatan melalui peningkatan posisi tawar.

Ada empat, yakni Kota Bandung, Kota Tasikmalaya, Kota Sukabumi, dan Purwakarta yang mulai kritis.”

“Kami berupaya memberikan alternative mekanisme pemasaran dalam bentuk pasar yang terorganisir yang mempertemukan antara penjual dan pembeli untuk melakukan transaksi menggunakan sistem lelang,” ucapnya. Dalam acara ini, hadir sebanyak 60 orang peserta yang terdiri dari Poktan Kelurahan

Babakan Jawa, BP3K Ligung, BP3K Kecamatan Kertajati, Poktan ‘TaniHarja’ Dawuan, Poktan Bagja Raharja Cijati, Satpol PP, Personil Setda Kabupaten Majalengka, PT. Food Station Cipinang Jakarta, Kelompok Tani Leuwiliang, Poktan Mekartani, BP3K Jatitujuh, BP3K Kecamatan Kadipaten, Poktan Arya Kemuning, Poktan Suryatani, Poktan Marga

Saluyu, Poktan Pilang Kuya 1, Poktan Sumber Tani, BP3K Jatiwangi, Poktan Maju Prima, Poktan, UD Hasil Bumi, UD Lilik, Poktan Gansa 1, BP3K Sumer Jaya, PD. Sindangkasih Multi Usaha, Gapoktan Gelar Binangkit, Poktan Cangkring, Poktan Gempol 1, Poktan Asem II/Kelana Jaya, Gapoktan Sauyunan, Poktan Kubang Kutu 1 & 2, Kios Pupuk Abdi Tani, Poktan Mulya Kencana, Penggilingan Beras Kecamatan Jatitujuh. Sementara itu, Koperasi Pasar Lelang Jawa Barat memprioritaskan komoditas beras, teh dan kopi dikarenakan pasar dan pelalunya sudah sangat luas sehingga tidak ada kesulitan pemasaran produk. Kedepannya, diharapkan Koperasi Pasar Lelang yang sekarang telah menjadi pengelola Pasar Lelang Jawa Barat mulai melelangkan komoditas lainnya selain teh, kopi dan beras. Hal ini bisa menjadi faktor penambah antusiasme pelaku usaha yang bergerak komoditi agro di Pasar Lelang. (dadi haryadi/adv)

demikian turun 2,02 poin dibanding September 2015,” kata Dody. Lebih lanjut ia menyebutkan kenaikan nilai ekspor Jawa Barat Oktober 2015 disebabkan oleh meningkatnya ekspor komoditi hasil industri pengolahan sebesar 1,81 persen, sedangkan komoditi migas dan komodiiti pertanian serta komoditi pertambangan dan lainnya mengalami penurunan. Sementara nilai impor Jawa Barat untuk sektor nonmigas Oktober 2015 mencapai 857,44 juta dolar AS atau turun 7,52 persen dibanding September 2015 yang tercatat sebesar 927,17 juta dolar AS. Selama periode Januari hingga Oktober 2015, nilai impor Jawa Barat mencapai 9,84 miliar dolar AS, turun 14,19% dibandingkan periode yang sama tahun 2014 yang mencapai 11,47 miliar dolar AS. “Ada penurunan impor migas sebesar 47,47% dan impor nonmigas turun sebesar 9,40 persen,” kata Dody Gunawan Yusuf menambahkan. (tan)


INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

InilahBandung Dari Bandung untuk Indonesia

REDAKSI /IKLAN/SIRKULASI: JALAN TERUSAN PASTEUR NO 167 BANDUNG TELP 022-6127865 (HUNTING), 022-6127793 (REDAKSI) FAX 022-6127769 HARGA LANGGANAN RP55.000/BULAN SABTU, 19 DESEMBER 2015 Email redaksijabar@inilah.com

Website www.inilahkoran.com

e

e-Paper www.inilah.com/ikoran

Facebook inilahkoran jabar

Twitter @inilahkoran

RP 2.000

SECTION B

Line Chat inilahkoran

LAGU LAMA MASALAH BANJIR

INILAH/SYAMSUDDIN NASOETION

PEMKAB Bandung mendesak Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citarum segera menyelesaikan permasalahan banjir di sepanjang aliran sungai tersebut. Salah satunya, merealisasikan pembuatan reservoir atau embungembung penampungan air. Oleh : Dani Rahmat Nugraha

M

asalah banjir sudah lama terjadi. Bahkan sejak 1830 atau sezaman dengan masa perjuangan Pangeran Diponegoro. Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bandung Sofian Nataprawira menyebutnya masalah klasik yang tak kunjung selesai. Itu artinya, penanganan selama ini belum berjalan dengan baik. “Memang kalau diteliti banjir ini sudah lama, ini terjadi karena daerah cekungan, bahkan banjir juga telah terjadi sejak tahun 1830 sezaman dengan Pangeran Diponegoro, dan ditambah erosi

Lahan kritis milik rakyat yang terdata di kami sekitar 19 ribu hektare. Nah untuk lahan kritis di wilayah Perhutani dan perkebunan, kami tidak ada data pasti, karena itu merupakan kewenangan kedua instansi tersebut.” di hulu. Erosi di hulu sungai ini mengakibatkan pendangkalan dasar sungai,” kata Sofian, Jumat (18/12). Apalagi saat ini sudah musim hujan. Air luapan dari Citarum dengan mudah masuk ke permukiman warga yang berada di sepanjang bantaran sungai. Hujan besar yang tidak diimbangi daerah serapan di hulu sungai, mengakibatkan air dan tanah dengan mudah masuk ke sungai. “Yah memang itu kewenangannya BBWS untuk melakukan normalisasi. Serta membuat reservoir atau embung tempat parkir air itu. Ini yang harus segera dilakukan oleh BBWS,”ujarnya.

Termasuk, kata Sofian, upaya pengerukan dasar sungai. Serta pemulihan kondisi lingkungan di sepanjang bantaran sungai itu, merupakan kewenangan pemerintah pusat, terutama bidang PU. Selain itu, kata dia, masalah pemulihan lahan kritis di hulu sungai terkait dengan instansi pusat yang ada di Kabupaten Bandung, yakni Perhutani dan PTPN. “Lahan kritis milik rakyat yang terdata di kami sekitar 19

ribu hektare. Nah untuk lahan kritis di wilayah Perhutani dan perkebunan, kami tidak ada data pasti, karena itu merupakan kewenangan kedua instansi tersebut,”ujarnya. Mulai berkurangnya lahan kritis milik masyarakat ini, lanjut Sofian, seiring dengan terus digalakkannya program Citarum Bestari oleh Pemerintah Provinsi Jabar. Salah satu programnya adalah eco village, yakni desa berbudaya lingkungan.

“Masyarakat yang mugkin sebelumnya merambah hutan, sekarang mulai beralih kepada kegiatan pertanian berbasis pelestarian lingkungan. Begitu juga dengan pola hidup masyarakat yang sebelumnya membuang sampah ke sungai sekarang tidak lagi,”katanya. Sehingga, kata Sofian, Pemkab Bandung, terus berkoordinasi dengan Pemprov Jabar untuk mendukung serta menyelaraskan berbagai program pemulihan lingkungan dengan

program Citarum Bestari. “Kami juga terus bersinergi dengan Pemprov Jabar untuk mendukung program Citarum Bestari ini. Dan dalam waktu dekat, saya akan turun langsung melihat dan memastikan sudah sejauh mana perkembangan program tersebut. Karena jangan sampai dikatakan bagus tapi tanpa saya melihat langsung bagaimana sebenarnya perkembangan program itu,” katanya. (gin)

Warga Kampung Cieunteung Bahas Reservoir PEMBANGUNAN danau retensi atau embung reservoir di Kampung Cieunteung kembali dibahas di Aula Kelurahan Baleendah. Pembahasan pembuatan danau retensi tersebut, dihadiri oleh pihak BBWS, Pemprov Jabar. Dalam kesempatan tersebut, warga Cieunteung meminta pembahasan dan wacana pembangunan danau retensi serta relokasi permukiman warga tidak berlarut-larut tanpa aksi nyata. “Sudah setahun lebih warga Cieunteung mengetahui rencana ini, tapi tidak ada realisasi. Mudah-mudahan sekarang mulai mengerucut ke arah pembebasan lahan,” kata Ketua RW 20 Kam-

BANDUNG!

B

EDUKASI

LISES UNPAD

BANGGA LESTARIKAN SENI BUDAYA SUNDA ANGGOTA Lises Unpad tak hanya belajar seni tari dan musik tradisional. Mereka juga diajak melestarikan seni tradisional melalui riset, pendokumentasian, serta menampilkannya ke hadapan publik. >> BACA HAL B3

pung Cieunteung, Jaja. Menurut dia, saat ini warga diminta melengkapi berbagai surat kependudukan serta surat kepemilikan tanah dan bangunan. Dibantu pihak desa, katanya, pemetaan dan pendataan mengenai kepemilikan tanah pun kembali dilakukan. “Sebagai warga, kami punya harapan proses pembebasan lahan ini dilakukan dengan mekanisme yang benar. Tidak merugikan masyarakat, selain itu kami juga berharap kebijakannya tidak rubah-rubah sehingga membingungkan kami,”ujarnya. Kegiatan ini diikuti para Ketua RW dan perwakilan warga dari RW 09, RW 20 dan RW 28 di

Kelurahan Baleendah. Dalam sosialisasi ini dibahas tahapan pembebasan tanah di 3 RW tersebut berupa pemberkasan identitas dan surat kepemilikan tanah. Kemudian dibentuk tim dari Kelurahan Baleendah dan para pengurus RW. Tim Pembebasan Lahan Danau Retensi Cieunteung dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Asep Saepudin, mengatakan, kegiatan ini memasuki tahapan persiapan pembebasan lahan. Selanjutnya akan digelar ekspos, klarifikasi data, pemberitahuan, pemetaan, pemberkasan, dan konsultasii publik.

“Kami berharap tidak ada keberatan dari masyatakat soal pembangunan danau ini. Agar bisa segera dibangun. Tapi memang prosedurnya harus bertahap.Serta lamanya pelaksanaan tergantung kesiapan masyarakatnya,” katanya. Kepala Seksi Danau dan Bendungan BBWS Citarum, Yaya Permana, menjelaskan, dengan dibangunnya danau di Cieunteung, itu tidak serta merta menghilangkan dampak banjir di sekitar Citarum. “Air dan

sungai itu selalu berkorelasi dengan lingkungan. Banjir bisa teratasi kalau lingkungannya sudah baik,” katanya. Yaya mengatakan, anggaran untuk total pelaksanaan pembangunan fisik danau retensi dan pembangunan di Cieunteung ini menca-

pai Rp 150 miliar. Pembangunan ini akan ditindaklanjuti dengan relokasi warga Kampung Cieunteung. (dani r n/gin)

BENCANA

Penyempitan DAS Citarum Kian Parah INILAH/SYAMSUDDIN NASOETION

SETELAH terkuak fakta sungai di sepanjang Daerah Aliran Sungai (DAS) Citarum Kabupaten Bandung Barat (KBB) tercemar limbah, kondisinya kini mengalami sedimentasi atau penyempitan. Pantauan INILAH dilapangan sepanjang hari Jumat (18/12/2015), DAS yang membelah wilayah kecamatan Cihampelas dan Batujajar KBB terus mengalami penyempitan sepanjang waktu. Menurut sejumlah warga setempat, kondisi di pinggir sungai tersebut jauh dengan beberapa tahun lalu. Pinggiran sungai dulu luas, sekarang sebaliknya. Pinggiran sungai banyak dipenuhi tanah-tanah sehingga mempersempit aliran sungai. Bahkan,

ada beberapa betulan sungai yang justru dibangunan permukiman. Salah seorang warga Batujajar, Purwanda (34) mengungkapkan, kondisi sungai mengalami sedimen sudah berlangsung sejak bertahun-tahun. “Sudah sangat lama, tumbuh rumput-rumput liar di tanahtanah yang berada di pinggir

sungai itu makin banyak,” imbuhnya, Jumat (18/12). Dia mengakui, sempat ada upaya normalisasi yang dilakukan dari sejumlah pihak. Tapi, tanah-tanah hasil normalisasi itu turun kembali ke sisi sungai. Warga lainnya, Heri Rukmawansyah (40) menyebutkan, sungai mengalami pendangkalan

lantaran banyak limbah dari pabrik. “Dulu sebelum ada banyak limbah, sungai normal saja, sekarang mudah dangkal. Sungai juga kotor airnya,” ujarnya. Ketua Kelompok Masyarakat Pemantau Pencemaran DAS Citarum BPLHD Jabar Budi Setiawan saat dimintai komentarnya mengharapkan, masyarakat sekitar sungai Citarum dapat menunjukan kepeduliannya terhadap lingkungan di sungai itu. Menurut dia, kepedulian masyarakat terhadap lingkungan ini bisa ditunjukan dengan tidak membuang sampah ke sungai. Selain itu, menjaga kebersihan sungai sebagai tanggung jawab bersama. “Sudah menyempit, ya jangan ditambah lagi sama

sampah. Harus sama-sama menjaga,” imbuhnya. Sementara itu, Kepala Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) Anugerah mengakui, sedimentasi di Sungai Citarum itu memang kerap menghambat aliran DAS Citarum yang melintasi daerah KBB. “Memang diperlukan normalisasi sungai untuk menanggulanginya. Tugas ini bukan pada tataran pemerintah KBB saja,” katanya. Ada pihak lain yang bertanggungjawab, yaitu perusahaan PT Indonesia Power sebagai operator PLTA Saguling. Sebab, normalisasi DAS Citarum di kawasan tersebut memang diperlukan untuk memperlancar pengoperasian PLTA tersebut. (fuad hisyamudin/gin)


BANDUNG RAYA

SABTU, 19 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

B2

JELANG NATAL DAN TAHUN BARU

Polisi Kumpulkan Pengusaha Hiburan

ILUSTRASI/NET

ILUSTRASI/NET

SEBAGAI bentuk antisipasi teror menjelang Natal dan Tahun Baru 2016, Polrestabes Bandung mengumpulkan semua pengusaha tempat hiburan malam. Mereka mendapat arahan terkait munculnya aksiaksi yang bisa mengganggu suasana kamtibmas kondusif di Kota Bandung. Oleh : Ahmad Sayuti

M

ereka berkumpul di Aula Mapolrestabes Bandung, Jalan Jawa, Jumat (18/12). Semuanya para pengusaha hiburan di Kota Bandung. Kabag Ops Polrestabes Bandung AKBP M Joni mengatakan, para pengusaha tempat hiburan dikumpulkan terkait isu yang beredar di intelijen terhadap ancaman gangguan terorisme. “Gangguan ancaman itu terhadap mako-mako Polisi dan TNI, kantor pemerintahan, tempat hiburan malam serta tempat ibadah pada malam

perayaan Natal dan pergantian tahun,” katanya seusai kegiatan. Makanya, Joni menjelaskan, untuk mengantisipasi hal itu, pihaknya mengambil beberapa langkah strategis. Di antaranya mengumpulkan para pengusaha hiburan malam. Dia meminta para pengusaha hiburan malam sedini mungkin memberlakukan pencega-

han terhadap ancaman tersebut dengan ekstra. Sebab, tempat hiburan malam orang bebas keluar masuk. “Nah sekarang kita minta pihak keamanan untuk memeriksa pengunjung, selain itu para pengusahan juga di minta menambah peranti pembantu keamanan seperti metal detector dan juga CCTV, dan untuk security di tempat

Polres Cimahi Bentuk Tim Pemburu Kejahatan INILAH, Cimahi – Polres Cimahi siap menerjunkan Tim Pemburu Kejahatan (TPK) untuk menjaga keamanan dan ketertiban saat perayaan Natal dan Tahun Baru 2016. “Untuk memperketat keamanan saat perayaan Natal dan Tahun Baru mendatang, akan diturunkan Tim Pemburu Kejahatan,” kata Kepala Polres Cimahi AKBP Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan di Cimahi, seperti dikutip Antara, Jumat (18/12). Dia menuturkan TPK yang dilengkapi senjata itu disebar untuk menjaga ketertiban dan memberikan jaminan keamanan bagi masyarakat umum. “Pengamanan itu sebagai upaya

kita untuk menjaga kondusivitas, memberikan jaminan keamanan bagi masyarakat,” katanya. Menurut dia, dalam pengamanan Natal dan Tahun Baru disiapkan sekitar 800 personel dari berbagai kesatuan Polres Cimahi. Pihaknya, kata Ade, mengajak seluruh elemen masyarakat, setiap unsur agama dan institusi pemerintah untuk bersama-sama menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat. “Jumlah polisi sangat terbatas maka tidak bisa mengawasi seluruhnya, untuk itu mengajak masyarakat berpartisipasi menjaga keamanan,” katanya. Ade menambahkan Polres Cimahi fokus pengamanan dan

sterilisasi untuk tiga gereja besar di Kota Cimahi dan Kabupaten Bandung Barat, yang akan dijadikan perayaan Natal 2015. Doa menyebutkan di wilayah hukumnya terdapat sekitar 42 gereja. Namun kepolisian hanya mempriotaskan pengamanan yang memuat banyak jemaat yakni Gereja Kristen Indonesia Pecinan, Gereja Karmel Lembang, Kabupaten Bandung Barat, dan Gereja Ignatius Baros, Kota Cimahi. Gereja lainnya, kata Ade, tetap akan mendapatkan pengamanan dengan menyiagakan sejumlah personel saat perayaan Natal. “Gereja lainnya hanya akan dilakukan pengamanan biasa,” katanya. (gin)

hiburan harus bisa menjamin setiap ancaman, bukan membuat para pengunjung menjadi tidak nyaman dan menambah beban aparat yang bertugas, “ kata Joni. Ditanya adanya batasan jam malam pada tempat-tempat hiburan, Joni mengatakan, polisi akan menyesuaikan dengan peraturan daerah yang ada. Polrestabes Bandung

sendiri menerjunkan 1.100 personel untuk mengamankan perayaan Natal, dan malam pergantian tahun 2015. Joni mengatakan, untuk pengamanan Natal dan pergantian tahun, total personel yang disiapkan 1.100 orang. Semua unit dilibatkan untuk melakukan pengamanan dan penjagaan. “Itu belum termasuk instansi lain, seperti dinas

perhubungan, Satpol PP dan TNI,” katanya. Dia mengungkapkan, beberapa langkah sudah disiapkan untuk pengamanan pada saat Natal dan pergantian tahun. Baik itu dititik rawan kemacetan, maupun di titik rawan aksi kejahatan. Menurutnya, pihak kepolisian akan berupaya semaksimal mungkin menciptakan

suasana kamtibmas yang kondusif. Makanya, upaya cipta kondisi seperti razia dalam skala besar dan juga patroli akan terus diupayakan. Selain itu, lanjut Joni, pihaknya juga sudah memberiikan langkah preemtif terhadap tempat hiburan malam serta tempat beribadah untuk turut mengamankan lingkungan sekitarnya. (gin)

Dua Satpas di Polda Jabar Raih Penghargaan INILAH, Bandung - Ombudsman RI berikan penghargaan terhadap dua satuan pelayanan administrasi SIM (Satpas) di Polda Jabar. Kedua Satpas yang dapat penghargaan itu, yakni Satpas Polres Garut dan Satpas Polresta Banjar. Penghargaan diberikan terkait kepatuhan menjalankan prosedur dalam memberikan pelayanan terhadap publik yang diberikan oleh Satpas tersebut. «Di kita yang dapat penghargaan dua Satpas, Garut dan Banjar,» kata Dir Lantas Polda Jabar, Kombes Pol Sugihardi kepada wartawan, Jumat (18/12). Dia a mengungkapkan,

pekan lalu Ombudsman RI menyerahkan penghargaan kepada 23 Satpas yang ada di 16 Polda seluruh Indonesia. Penghargaan diberikan melalui Kapolri untuk selanjutnya diserahkan kepada masing-masing Satpas. Pihaknya tidak mengetahui secara rinci bagaimana

kriteria penilaian yang digunakan oleh Ombudsman RI dalam melakukan penilaian. Penilaian dilakukan secara independen dan tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Dengan demikian, penilaian serta hasil akan cenderung lebih objektif. Intinya, lanjut Sugihardi,

pelayanan publik berkaitan erat dengan kepatuhan terhadap prosedur yang berlaku. Sederhananya, pelayanan publik akan berjalan dengan baik jika prosedur dipatuhi. Dengan menaati prosedur pula, waktu pelayanan akan lebih terukur. Ketepatan waktu menjadi salah satu tolok ukur sederhana dalam menilai kualitas pelayanan publik. Di sisi lain, kepatuhan itu juga berkaitan dengan bersihnya layanan dari keberadaan calo. Selain mengganggu prosedur, hadirnya calo juga cenderung membuat biaya layanan publik jadi membengkak. (ahmad sayuti/gin)

Awal Tahun, BPJS Kesehatan Buka Kantor Cabang di Cimahi ILUSTRASI/NET

KABAR gembira bagi warga Kota Cimahi dan Kabupaten Bandung Barat (KBB). Pelayanan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan akan membuka kantor cabang di Kota Cimahi. Sebelumnya, BPJS Kesehatan di Kota Cimahi dan KBB hanya sebagai kantor operasional pelayanan. Mulai 1 Januari 2016 nanti, BPJS Pusat akan membuka kantor Cabang di Jalan Sangkuriang No 65 Kota Cimahi. Kepala Cabang Kantor Utama Bandung Herman Dinata mengatakan, kantor cabang BPJS yang akan dibuka nanti akan menaungi dua wilayah yakni, Kota Cimahi dan KBB. Sebelumnya, dua wilayah ini masih menginduk ke kantor cabang BPJS Bandung. Dengan berdirinya kantor cabang

Cimahi secara mandiri, secara otomatis, kantor tersebut akan lebih otonom. “Untuk koordinasi tidak lagi menginduk ke Kantor Cabang Bandung. Nanti ada kewenangan di Kantor Cabang Cimahi yang meliputi dua wilayah,” katanya saat ditemui di kantor operasional BPJS Kota Cimahi, Jalan Baros, Jumat (18/12). Kantor cabang ini nantinya akan mengelola anggaran. Namun, pengelolaannya harus mengacu pada rencana kerja di tahun anggaran yang akan berjalan. Lebih lanjut dia membeberkan, saat ini jumlah kepesertaan BPJS di wilayah Bandung Raya yang menaungi Kota Cimahi, KBB, Kabupaten Bandung dan Kota Bandung, ada sekitar 3 juta lebih kepesertaan BPJS. Dari jumlah itu, BPJS wilayah Bandung mengalami

defisit sebesar Rp700 miliar dari target penerimaan iuran sebesar Rp1,9 triliun dari kepesertaan BPJS yang terkumpul Rp1,2 triliun.

“Angka kekurangan itu, dipenuhi dari BPJS kategori Penerima Bantuan Iuran (PBI) yang sumber anggarannya dari APBN,” katanya.

Lebih lanjut dia mengatakan, untuk menggenjot penerimaan iuran BPJS ini, pihaknya akan meningkatkan sejumlah pelayanan. Di

antaranya, SMS gateway yang berperan untuk mengingatkan para peserta BPJS Non PBI yang telat bayar. “Mereka akan diingatkan untuk melakukan pembayaran iurannya 10 hari sebelum waktu pembayaran di setiap bulannya,” imbuhnya. Dia menambahkan, bagi peserta BPJS yang tunggakannya melebihi jangka waktu 6 bulan, kartu kepesertaannya akan di non-aktifkan. Sementara untuk peserta BPJS yang menunggak di bawah jangka waktu 6 bulan maka kartu kepesertaan BPJS masih bisa aktif namun harus melunasi pembayaran terlebih dulu. Kepala Kantor Operasional BPJS Kesehatan Sedy Fajar Muhamad mengatakan, jumlah total peserta BPJS kesehatan kategori PBI di Kota Cimahi ada 136.000 orang dengan asumsi 120.000 peserta ditang-

gung APBN dan 13.000 peserta di tanggung APBD. Sementara untuk peserta BPJS kategori non PBI jumlah totalnya ada sebanyak 212.864 orang. Mereka mendaftar secara mandiri dan sebagaian besar telah merasakan manfaat berbagai fasilitas pelayanan. Lebih lanjut dia mengatakan, jumlah PBI di Kota Cimahi menurut data dari Pemkot Cimahi ada 16.000 orang. Namun dari data itu, yang lolos verifikasi hanya 13.000 orang. “Sisanya 3.000 orang gagal dalam verifikasi dengan sejumlah permasalahan. Beragam masalahnya ya,” imbuhnya. Beberapa di antaranya terkendala Nomor Induk Kependudukan (NIK) atau sudah daftar secara mandiri tapi masih ada tunggakan utang pembayaran. Ada juga yang sudah mendaftar namun tidak aktif. (fuad hisyamudin/gin)


EDUKASI

SABTU, 19 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

B3 FOTO-FOTO : ISTIMEWA

LINGKUNG SENI SUNDA (LISES) UNPAD

Bangga Lestarikan Seni Budaya Sunda ANGGOTA Lises Unpad tak hanya belajar seni tari dan musik tradisional. Mereka juga diajak melestarikan seni tradisional melalui riset, pendokumentasian, serta menampilkannya ke hadapan publik. Oleh : Okky Adiana

E

ra globalisasi dan maraknya penggunaan internet di kalangan orang muda tidak serta merta mematikan kecintaan mereka terhadap seni budaya tradisional. Banyak di antara mereka yang punya minat sama membentuk kelompok, belajar bersama, kemudian merancang berbagai kegiatan pelestarian. Suasana seperti itu juga terdapat di UKM Lingkung Seni Sunda Universitas Padjajaran (Lises Unpad). Sejumlah mahasiswa Unpad yang bergabung di organisasi ini terus mencoba mengenalkan dan melestarikan seni budaya yang merupakan identitas masyarakat Sunda.

Setiap Senin sampai Jumat tak kurang dari 30 anggota UKM Lises Unpad berkumpul di Sekretariat Lises Unpad, Kompleks UKM Barat Unpad Jatinangor. Di tempat itu mereka akan melakukan berbagai kegiatan yang dimulai pukul empat sore hingga sembilan malam. Puluhan mahasiswa ini berasal dari Fakultas Pertanian, Fakultas Ilmu Komunikasi (Fikom), Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK), Fakultas Ilmu Budaya (FIB), Fakultas Peternakan, Fakultas Keperawatan dan fakultas lain yang ada di Kampus Unpad. Ketua UKM Lises Unpad Siti Hajar Riyanti Wikara menjelaskan, UKM Lises Unpad yang didirikan pada 1982 ini merupakan UKM yang

bergerak di bidang kebudayaan dan kesenian tradisional. UKM ini menjadi wadah bagi anggota-anggotanya yang ingin mempelajari kesenian tradisional Jawa Barat utamanya Sunda. Secara umum di UKM ini seluruh anggota akan mempelajari berbagai seni tradisional Sunda seperti tari dan musik dengan mengikuti kegiatan latihan rutin harian yang juga difasilitasi tempat latihan, alat musik gamelan, dan pelatih musik serta pelatih tari. “Kami juga memberikan kesempatan kepada anggota Lises Unpad melakukan kegiatan penelitiaan berupa dokumentasi budaya berbagai kebudayaan Jawa Barat. Dokumentasi budaya ini merupakan kegiatan penelitian dengan tujuan mendokumentasikan berbagai kebudayaan Jawa Barat dalam bentuk foto, video, dan karya tulis,” ujar Siti Hajar Riyanti Wikara, Senin (14/12). Menurut Siti, ada empat kegiatan rutin yang dilakukan anggota Lises Unpad seperti, latihan rutin, pagelaran, misi budaya ke luar negeri, dan dokumentasi budaya. Seluruh anggota Lises Unpad akan diberikan kesempatan ikut berlatih tari dan musik. Latihan rutin ini dijadikan sebagai ajang pembeka-

lan skill tari dan musik untuk kemudian ditampilkan dalam berbagai pagelaran. Pagelaran merupakan suatu kegiatan pementasan seni tradisional yang dilakukan oleh UKM Lises Unpad. Pagelaran ini menjadi wadah bagi anggotanya untuk mementaskan hasil karya dan proses mereka baik dalam bentuk tarian, musik, maupun kolaborasi. “Setahun minimal dua kali pagelaran. Terakhir, pagelaran yang dipentaskan bertajuk Pagelaran Akhir Tahun Lakon Putri Kaniswara yang menampilkan kolaborasi musik kontemporer, wayang golek, dan wayang orang, dan multimedia,” katanya. Lises Unpad juga melak-

sanakan misi budaya di luar negeri. Pada Oktober 2015 mereka terpilih mewakili Indonesia dalam Kegiatan Kagoshima Asian Youth Arts Festival (Kayaf) 2015, di Kagoshima, Jepang. “Di situ kita berkesempatan memperkenalkan dan menampilkan tarian dan musik tradisional Sunda di acara tahunan Kagoshima Perfecture. Pada tahun 2013 juga, Lises Unpad mendapat kesempatan yang sama di Negara Malaysia,” ucapnya. Dokumentasi Budaya adalah kegiatan paling diutamakan UKM Lises Unpad. Sebab dalam kegiatan ini, anggota Lises Unpad akan melakukan sebuah penelitian mengenai sejarah, fungsi, cara

dan eksistensi suatu kebudayaan yang ada di Jawa Barat. Kemudian hasilnya di dokumentasikan dalam bentuk Foto, Video, dan karya tulis yang banyak di share dan di publikasikan di berbagai media online maupun cetak. Tujuan dari dokumentasi budaya ini adalah, untuk mencatat dan mengarsipkan berbagai kebudayaan Jawa Barat sebagai bentuk preventif (pencegahan) atas pengklaiman budaya oleh negara lain. “Kami berusaha untuk konsisten dalam melaksanakan kegiatan dokumentasi budaya. Kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan yang paling diutamakan, karena berupa penelitian yang sangat mewakili karakter mahasiswa sebagai agen pendidikan,” katanya. Siti Hajar Riyanti Wikara menilai, sejauh ini ketertarikan mahasiswa terhadap seni Sunda dinilai sangat tinggi, ini terlihat antusiasme mahasiswa Unpad dalam mengikuti open recruitment yang biasa dilakukan Lises Unpad. “Saya berharap untuk mahasiswa yang sudah menjadi anggota, tetap semangat dan berjuang untuk berkarya dan membuktikan bahwa seni tradisional tidak harus selalu kuno,” pungkasnya. (rey)

Mahasiswa Luar Jawa Barat pun Ikut Ambil Peran PULUHAN mahasiswa dari berbagai latar belakang bahkan dari berbagai daerah di Indonesia, berbaur menjadi satu di UKM Lises Unpad dan bersama-sama melestarikan seni budaya Sunda. Kendati UKM Lingkung Seni Sunda Universitas Padjajaran (Lises Unpad) fokus pada bidang pelestarian seni budaya Sunda, namun anggota UKM tak hanya berasal dari Jawa Barat saja. Ada juga anggota yang berasal dari berbagai daerah yang ada di Indonesia seperti, Seperti, Bali, Jawa Timur, Padang, Lampung dan daerah lainnya. Niken Dwi Lestari misalnya, mahasiswi Unpad asal Lampung ini, sejak memutuskan untuk kuliah di Unpad pada 2013. Dari situ pula dia banyak belajar mengenai kesenian Sunda melalui UKM Lises Unpad. UKM Lises Unpad salah satu UKM yang terbaik di bidang pelestarian seni tradisional yang ada di Kampus

Unpad. Di UKM ini selain bisa belajar mengenai kesenian Sunda, dia pun ingin belajar berinteraksi dan lebih dekat dengan orang-orang yang cinta dengan seni tradisional. “Dari kecil saya di besarkan orang tua yang juga penikmat seni, tarian, musik tradisional. Bedanya dulu saya belajar seni tradisional di Lampung,” ujar Niken Dwi Lestari saat ditemui INILAH, Senin (14/12). Bagi Niken, UKM Lises Unpad tak hanya mengajarkan anggotanya terampil di bidang seni. Tidak kalah penting UKM ini memiliki asas kekeluargaan yang cukup tinggi. Sehingga bagi siapapun yang bergabung di UKM Lises Unpad akan merasa nyaman. “UKM ini sangat menghargai perbedaan. Saya bukan dari tanah Sunda, tetapi teman-teman welcome dan telaten mengajari saya bahasa Sunda. Lises Unpad selain belajar seni, kami juga dituntut untuk melestarikan bahasa Sunda,” ucapnya. Niken Dwi Lestari menam-

bahkan, selama bergabung di UKM Lises Unpad, banyak manfaat dan pengalaman yang dia dapatkan, misalnya, mengenai skill menari, skill kreativitas seni dan tentunya pengalaman berorganisasi.

Selain itu juga, bisa melestarikan kebudayaan secara langsung dengan dokumentasi budaya, dapat menambah pengalaman jika berhasil mengikuti kegiatan misi budaya.

“Selain itu saya dapat pengalaman keliling Jawa Barat. Pernah ke luar Jawa Barat dan dapat kesempatan ke luar negeri. Gratis, karena Lises Unpad,” katanya. Niken menilai, sejauh ini

beberapa program yang dimiliki oleh UKM Lises Unpad dinilai sudah cukup baik. Mulai dari lomba dokumentasi budaya untuk anak sekolah, seminar-seminar kebudayaan dengan pembicara yang ahli di bidangnya, dan pagelaran seni yang setiap tahunnya mengalami peningkatan ide fresh yang meningkatkan minat penonton. “Mungkin tambahannya adakan bakti sosial, atau sekadar menghibur di Panti Asuhan atau Panti Jompo secara cuma-cuma,” ujarnya. Saat ini UKM Lises Unpad sudah memiliki berbagai macam alat pendukung. Seperti, alat musik gamelan pelog, salendro, angklung dan lainnya. “Alhamdulillah, kampus memberikan fasilitas yang cukup memadai untuk berkegiatan. Kami sudah diberikan fasilitas berupa ruangan latihan yang dilengkapi dengan kaca seperti di sanggar tari, dan alat-alat pendukung lainnya,” ucapnya. (okky adiana/rey)

TUTUR KATA

“Banyak manfaat positif yang saya dapat sejak gabung di Lises Unpad. Selain belajar seni budaya, mendapat teman baru, belajar bahasa Sunda bagi yang bukan asal Sunda, dan belajar organisasi.” Tia Rahmawati Mahasiswa FISIP Unpad

“Lises Unpad adalah UKM yang terus berupaya menjadi pusat pelestarian dan pengembangan kebudayaan Sunda dengan menjadikan mahasiswa Unpad sebagai agen atau aktor utamanya.” Aziz Muslim Mahasiswa Fikom Unpad

“Lises Unpad bukan hanya UKM tapi keluarga atau rumah kedua bagi saya. Di UKM ini mahasiswa tidak hanya belajar tarian atau musik tradisional, tapi juga mengasah soft skill.” Asri Afrida Juniar Mahasiswa FISIP Unpad


REGIONAL NET

SABTU, 19 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

B4

PDAM Garut Tingkatkan Pembayaran Online

PEMBAYARAN tagihan PDAM secara online melalui bank yang ditunjuk, tak hanya memudahkan pelanggan tapi juga dapat mengefisienkan pekerjaan di PDAM Tirta Intan.

Waduk Jatigede Baru Terisi Air 14% INILAH, Sumedang - Waduk Jatigede di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat hingga 17 Desember 2015 atau hari ke-109 sejak pengisian awal pada 31 Agustus 2015 baru terisi air sekitar 139,5 juta meter kubik atau 14,23%. “Itu posisi hari ini (17/12) dan tinggi elevasi permukaan air 225 serta luas genangan 955,495 ha atau 24,17 persen,” kata Kepala BBWS Cimanuk-Cisanggarung, Ditjen Sumber Daya Air, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Tri Sasongko W kepada pers di Sumedang, Jawa Barat, Kamis. Tri menjelaskan, dengan kondisi itu, manfaat waduk sudah bisa dirasakan adalah air untuk irigasi sebesar 40 meter kubik per detik untuk 40.000 ha di daerah hilir. “Listrik 8 MW di PLTA Parakan Kondang di daerah bawah waduk, juga bisa beroperasi optimal,” katanya seperti dilansir Antara, Kamis (17/12). Sedangkan potensi pembangkit sebesar 110 MW di Waduk Jatigede direncanakan akan diselesaikan pembangunannya oleh PLN pada 2019. Ia juga menyebut, proses pengisian air Waduk Jatigede direncanakan mencapai titik optimal pada elevasi 260 di Maret 2017. Waduk Jatigede yang digagas sejak 1963 ini baru baru bisa diselesaikan pada 2015 dan pada 31 Agustus 2015 telah diisi air perdana oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono. Waduk dengan total investasi sekitar 467 juta dolar AS yang bersumber 90% pinjaman luar negeri 10% APBN ini merupakan waduk terbesar kedua di Indonesia setelah Jatiluhur. Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat menyatakan manfaat utama Waduk Jatigede yakni untuk mengairi persawahan hingga seluas 90.000 hektare dan sumber air baku untuk air minum sebesar 3.500 meter kubik per detik. Air baku itu bisa digunakan untuk kepentingan wilayah di Sumedang, Majalengka, hingga ke Cirebon. (rey)

Oleh : Zainulmukhtar

H

ingga kini jumlah pelanggan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Intan Kabupaten Garut yang memanfaatkan jasa pelayanan pembayaran secara online melalui bank (Paymen Point Online Bank/PPOB) baru 3.000 pelanggan. Padahal jumlah pelanggan aktif PDAM Tirta Intan saat ini sebanyak 47.300 pelanggan. Hingga akhir 2015 ini, jumlah pelanggan bertambah menjadi sekitar 4.800 pelanggan. PDAM Tirta Intan juga sudah membuka akses layanan sistem pembayaran transaksi online tersebut sejak 2013 lalu. Hal itu dimulai kerjasama dengan PT Pos Indonesia Garut, disusul kerjasama dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI) dan Bank Bukopin. Masih banyaknya pelanggan belum memanfaatkan layanan PPOB membuat PDAM Garut terus memperluas jaringan rekanan penyedia PPOB. Bidikannya kini yakni PT Bank Jabar Banten (BJB) Syariah. Penandatanganan perjanjian kerjasama pembayaran tagihan air minum PDAM secara online pun dilangsungkan di Kantor PDAM Tirta Intan Kabupaten Garut, Jumat (18/12). Penandatangan dilakukan Direktur PDAM Tirta Intan Garut Doni Suryadi, dan Direktur PT BJB Syariah Kalmet Nehru, disaksikan Ke-

Penyandang Tunadaksa Purwakarta Bisa Produktif ISTIMEWA

INILAH, Purwakarta – Keceriaan dari wajah 50 kaum penyandang cacat kaki dan tangan (tundadaksa) terlihat jelas di halaman Pendopo Pemkab Purwakarta. Wajah-wajah yang selama ini suram, kini mulai bersinar kembali. Anggapan tak dapat berjalan sebagaimana orang normal, sepertinya telah hilang dari pikiran mereka. Apalagi, setelah Pemkab Purwakarta yang bekerja sama dengan Yayasan Peduli Tunadaksa Jakarta, membantu membuatkan mereka kaki palsu. Heri herawan (25), salah satu warga yang memiliki kebutuhan khusus ini mengaku, sangat terbantu dengan program pengadaan bantuan kaki dan tangan palsu. Ini membuatnya bersemangat kembali menjalani kehidupan. “Kami bersyukur sekali, ternyata pemerintah memperhatikan nasib kami,” ujar Heri saat menerima bantuan kaki palsu di Pendopo Pemkab Purwakarta, Jumat (18/12). Sebelum menerima bantuan kaki palsu itu, sempat terjadi dialog antara Heri dengan Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi. Dalam dialog itu terungkap, penyebab utama sehingga dirinya harus kehilangan kaki adalah kecelakaan

Mereka pun memiliki hak hidup layak. Makanya, pemerintah harus hadir untuk membantu mereka. Supaya mereka bisa kembali produktif. lalu-lintas. Dia mengaku sudah lama kehilangan kedua kakinya. Tepatnya, saat dirinya menjadi seorang sopir truk tronton pengangkut barang. Empat tahun silam, kendaraan yang dikemudikan mengalami tabrakan di Jakarta. Dia mengalami luka parah di bagian kaki sehingga terpaksa diamputasi. “Saat itu saya langsung berhenti bekerja. Karena dengan kondisi seperti sekarang, tidak mungkin lagi bekerja,” kata pria, warga Kampug/ Desa Ciganea, Kecamatan Jailuhur ini. Semenjak kedua kakinya di amputasi, dirinya tak lagi bisa apa-apa. Namun kondisi demikian tak membuatnya kecil hati. Dia tetap bersyukur kepada Allah SWT, karena masih diberi kenikmatan umur yang panjang. Dalam kesmpatan itu, Administrator Yayasan Peduli Tunadaksa Jakarta, Said Khan mengatakan, pihaknya sangat peduli untuk membantu kesulitan para penyandang disabilitas ini.

“Selain memberikan memberikan bantuan kaki palsu, kami mengajak kaum difabel mengikuti pelatihan pembuatan kaki dan tangan palsu. Kami ingin membantu, supaya mereka tak berkecil hati dan bisa kembali produktif,” jelas dia. Di tempat sama, Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi mengatakan, bantuan bagi kaum difabel ini merupakan program lama pemkab. Pihaknya, berkomitmen untuk membantu mereka supaya bisa kembali produktif. “Mereka pun memiliki hak hidup layak. Makanya, pemerintah harus hadir untuk membantu mereka. Supaya mereka bisa kembali produktif,” ujar Dedi. Dedi menambahkan, di wilayah kerjanya masih ada sekitar 500 orang penyandang cacat. Pihaknya menargetkan, di Januari 2016 mendatang seluruhnya bisa mendapat bantuan kaki dan tangan palsu. Selain itu, mereka pun akan diberi bantuan Rp 1 juta untuk modal usaha. (asep mulyana/rey)

INILAH/ZAINULMUKHTAR

pala Cabang Pembantu BJB Syariah Garut Ganjar Sukma Negara. “Transaksi pembayaran online ini sebagai upaya lebih mempermudah pelayanan sekaligus meningkatkan penerimaan bagi PDAM. Jadi, mulai sekarang, pelanggan juga bisa melakukan pembayaran tagihan air secara online ke BJB Syariah dengan loket

pembayaran atau payment point di Alfamart yang tersebar di berbagai daerah,” kata Direktur PDAM Tirta Intan Garut Doni Suryadi. Di sisi lain, ujarnya, pihaknya juga terus berupaya meningkatkan pemasangan informasi teknologi guna mempermudah pelayanan pemasangan baru pelanggan. “Saat ini baru sekitar

3.000 pelanggan yang membayar tagihan air di PPOB. Kebanyakan dilakukan di Kantor Pos. Di Bandung saja, sudah 80% yang memanfaatkan PPOB. Jadi, di Garut ini, masih besar peluangnya bagi penyedia jasa PPOB. Dan jika pelanggan sudah banyak membayar secara online, karyawan PDAM Garut nantinya bisa diarahkan pada pekerja-

an lain,” ujar Doni didampingi Kepala Bagian Hubungan Pelanggan Hanan. Terkait kerjasama tersebut, Direktur PT BJB Syariah Kalmet Nehru berharap dengan meningkatnya jumlah loket pembayaran diharapkan dapat meningkatkan pula kemauan konsumen membayar tagihan air tepat pada waktunya. (rey)


InilahBogor

INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

Dari Bogor untuk Indonesia

REDAKSI /IKLAN/SIRKULASI: RUKO ARYAWIDURA JALAN AHMAD ADNAWIJAJA 11A KOTA BOGOR telp: 0251-8359233(Hunting) 0251-8359167 (Redaksi). Fax 0251-8359271. Harga layanan Rp 55.000/Bul SABTU, 19 DESEMBER 2015

e

Email

Website www.inilahkoran.com

e-Paper www.inilah.com/ikoran

Facebook inilahkoran jabar

Line Chat inilahkoran

Twitter

RP 2.000

SECTION B

GONJANG-GANJING SUPERMARKET DI PASAR CILEUNGSI

Kalau Ngeyel, Tohaga Siap Melawan

-

PEDAGANG Pasar Cileungsi melanjutkan protes atas rencana berdirinya pasar modern. Ada dugaan penyalahgunaan izin. Kalau ngeyel, PD Pasar Tohaga siap melawan. Oleh: Adhi Mawardi

BOGOR

B

BOGOR RAYA

T

NET

idak mendapat jawaban yang memuaskan, puluhan pedagang Pasar Cileungsi akhirnya memutuskan mendatangi Kantor Pemerintahan Kabupaten Bogor. Mereka kembali mengadukan pembangunan supermarket yang dinilai melanggar aturan karena berdekatan dengan pasar tradisional. Persoalan lain yang disampaikan adalah adanya indikasi izin asli tapi palsu (aspal) yang dipegang oleh pengembang. Para pedagang yang tergabung dalam Paguyuban

Pedagang Pasar Cileungsi ini diterima Asisten Ekonomi dan Pembangunan Benny Delyuzar, di ruang kerjanya, Jumat (18/12). Dalam kesempatan tersebut, pedagang meminta ketegasan atas pelanggaran penyalah izin bangunan supermarket. Selain memberikan data laporan ke Ombudsman, para pedagang ini juga melampirkan temuan izin lingkungan yang diduga asli tapi palsu. “Hari Kamis (17/12), kami telah laporkan penyalahgunaan izin bangunan dari ruko

menjadi supermarket ke Ombudsman dan kali ini kami lapor ke Pak Benny, selaku asisten Bupati,” ujar Ketua Paguyuban, Ahmad Sunjaya. Ahmad menambahkan, Paguyuban juga melaporkan bukti izin lingkungan yang asli tapi palsu. “Kami mendapatkan data bahwa izin lingkungan mereka bukan dari sekitar Pasar Cileungsi, tetapi yang letaknya 1 km dari pasar. Selain itu, tanda tangan RT dan RWnya pun palsu,” tambahnya.

» Bersambung ke Hal B2

Dua Raksasa Jepang Incar Investasi di Bogor

Rumah Mizan Terbakar, Anak Yatim Mengungsi

NET

BOGOR CONTOH UKM BERBASIS INTERNET KOTA Bogor menjadi kota percontohan dalam program pengembangan usaha kecil menengah (UKM) berbasis internet.

INILAH, Bogor – Seperti umpan di mata kail, Bogor Economic Summit (BES) 2015 langsung disambar ikan-ikan. Dua perusahaan Jepang menyatakan berminat melakukan investasi dalam pengembangan sistem transportasi Kota Bogor. Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto, menyebutkan, sejumlah perusahaan Jepang menyatakan minat untuk menanamkan investasi di Kota Bogor. Yang cukup serius adalah minat dua perusahaan dalam pengembangan transportasi

yang jadi tema BES 2015. Bima menyebutkan kedua perusahaan Jepang itu adalah Hitachi dan Itochu Corporation. Tapi, menu-

rutnya, kalaupun investasi tersebut terwujud, maka hal itu harus sesuai dengan tata ruang Kota Bogor, termasuk dengan pemikiran bahwa

pengembangan pembangunan Kota Bogor harus ke wilayah pinggiran kota. Menurut wali kota muda ini, untuk BES kebijakan utama Pemerintah Kota Bogor adalah mengendalikan pembangunan di pusat kota. Dengan begitu, pusat Kota Bogor tidak menjadi hutan beton. Di pusat kota ini dikendalikan agar menjadi pusat pusaka atau heritage dengan transportasi yang ramah lingkungan dan berkelanjutan.

INILAH, Bogor – Peristiwa kebakaran kembali terjadi di Kota Bogor. Kali ini, api memamah Rumah Yatim Mizan di Jalan Sukasari I, Kecamatan Bogor Timur, Jumat (18/12). Anak yatim terpaksa diungsikan. “Beruntung api cepat dipadamkan, sehingga tidak menghabiskan semua bangunan,” kata Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Bogor, Budi Hendrawan.

» Bersambung ke Hal B2

» Bersambung ke Hal B2

SOSIAL

Cisarua Terbelah Kehadiran Maghribi

» BACA HAL B2

B

IST

ADA yang menolak, tapi ada pula yang mengeruk keuntungan materi dari kehadiran Maghribi. Suka kucing-kucingan menghadapi petugas.

BOGOR RAYA

DI PTTUN, INKOPOL KO PETANI penggarap lahan Pasir Angin menang lagi di PTTUN. Mereka kini menunggu BPN menerbitkan sertifikat.

» BACA HAL B4

Kerusakan bangunan akibat kebakaran tidak terlalu besar, sekitar 25% yang terbakar.”

Pusing. Inilah gambaran pengurus Desa Tugu Selatan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor. Keberadaan gadis-gadis cantik Maroko atau yang dikenal dengan sebutan Maghribi seperti dua sisi mata uang. Dibiarkan membuat kegaduhan sosial, diusir akan mengurangi pendapatan ekonomi warga. Maklum, mereka selama ini menjadi pundi-pundi pendapatan sebagai turis yang sering membelanjakan dolarnya. “Di satu sisi mereka adalah turis yang harus diberikan rasa nyaman oleh kita sebagai warga negara. Tapi di sisi lain, praktik pelacuran seperti itu memang sangat melukai hati kami sebagai masyarakat Cisarua,” aku Kepala

TITIK PERTEMUAN:Resto Kamannana yang terletak di Jalan Raya Puncak diduga sebagai titik pertemuan para wanita Magribi untuk menggaet calon penggunan jasa seks komersil mereka.

Desa Tugu Selatan, Afif Lukman. Senada dengan Afif, Soleh (45), tukang ojek yang mangkal di Warung Kaleng mengaku serba salah. Ia risih dengan perilaku para gadis

Maroko ini sehingga membuat wilayahnya terkesan sebagai tempat prostitusi terselubung. “Tapi bagaimana lagi, kami cuma tukang ojek. Kalau nggak

ada mereka, pendapatan kami juga berkurang,” kata pria beranak dua ini ketika ditemui, INILAH, Jumat (18/12) petang. Sebagaimana diketahui,

penangkapan keberadaan PSK Maghribi di kawasan Puncak, Cisarua, Kabupaten Bogor, mendapat dukungan masyarakat Cisarua. Mereka merasa keberadaan PSK tersebut membuat nama Cisarua rusak. Camat Cisarua, Bayu Rahmawanto mengemukakan keberadaan Maghribi ini di kawasan Puncak, Cisarua, Kabupaten Bogor, sulit di deteksi. Sebab mereka kerap hidup berpindah-pindah. Pihaknya pun mengaku tak tinggal diam dan kerap melakukan pendataan. “Kami bukannya diam. Kami selalu melakukan pendataan dan hasilnya kami serahkan ke Pemda. Untuk penindakan itu di luar kewenangan kami,” jelas Bayu. Bayu mengungkapkan, biasanya transaksi Maghribi dilakukan di luar wilayah Puncak. “Mereka biasanya sudah calling dulu de-

» Bersambung ke Hal B2


BOGOR RAYA

SABTU, 19 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

B2 NET

Bogor Contoh UKM Berbasis Internet KOTA Bogor menjadi kota percontohan dalam program pengembangan usaha kecil menengah (UKM) berbasis internet yang digagas oleh Lembaga Penyelidikan Ekonomi dan Masyarakat Universitas Indonesia (LPEM-UI). Oleh: Rizki Mauludi

UKM berbasis internet digagas oleh LPEM UI di empat kota yakni Jakarta, Depok, Bandung dan Kota Bogor,” kata Ketua Delegasi Lembaga Penyelidikan Ekonomi dan Masyarakat (LPEM) Universitas Indone-

sia, Dewi Maesari, dalam pertemuan di Balai Kota Bogor, Jumat (18/12). Ia mengatakan LPEM UI menunjuk Kota Bogor beserta tiga kota besar lainnya dalam pengembangan UKM berbasis internet terkait program trans-

paransi informasi perizinan UKM, karena keberadan UKM di Bogor cukup potensial dan berkembang pesat. “Kami mengajak Pemerintah Kota Bogor dan kota percontohan lainnya untuk memanfaatkan penggunaan website yang berisikan informasi serta prospek bisnis UMKM,” katanya. Ia menjelaskan LPEM UI mengembangkan website khusus bagi pengembangan UKM di tanah air. Melalui website tersebut, telah dipetakan regulasi perizinan dan prospek pengembangan UKM di empat kota tersebut. “Pengembangan UKM perlu dilakukan karena perekonomian Indonesia lebih banyak

digerakkan oleh usaha mikro,” kata Dwi. Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto menyambut baik rencana LPEM UI yang menjadikan Bogor sebagai kota percontohan pengembangan UKM berbasis internet bersama Jakarta, Depok dan Bandung. “Semoga rencana ini berjalan sukses dan memberikan manfaat lebih bagi pelaku usaha di Kota Bogor,” katanya. Menurut Bima, jumlah UKM di Kota Bogor mencapai ribuan unit, bergerak di berbagai sektor baik itu kerajinan, pakaian, sandal, sepatu, dan aneka kuliner. Keberadaan UKM sangat potensial, beberapa di antaranya menjadi

binaan dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Dekranasda, dan Dinas Koperasi dan UMKM. “Ini bisa dikoordinasikan lebih lanjut dengan Badan Pelayanan Perizinan Terpadu dan Penanaman Modal, Disperindag, dan Dinas KoperasiUMKM di Kota Bogor,” katanya. Dalam pertemuan tersebut, juga diperlihatkan tampilan website UMKM yang dikembangkan oleh LPEM UI. Bima memberikan masukan agar tampilan website tersebut dibuat lebih komunikatif, atraktif dan mudah diakses oleh masyarakat dan

pelaku usaha. Gerak UMKM menghadapi pasar bebas yang kian terbuka, memang harus terus dipacu. Tak hanya di Kota Bogor, upaya itu juga dilakukan di Kabupaten Bogor. Kamis (17/12) lalu, misalnya, pelaku UMKM Kabupaten Bogor dikumpulkan Bupati Nurhayanti dalam acara Temu 1.000 UMKM di Gedung Tegar Beriman, Cibinong. Di Kabupaten Bogor saja, sedikitnya ada 15 ribu pelaku UMKM. Bupati Nurhayanti mengatakan para pelaku UMKM harus mendapat pelatihan jelang MEA. Satu di antaranya meningkatkan sumber daya manusia (SDM). “Dengan jumlah pendu-

duk sekitar 5,3 juta jiwa, tidak ada pilihan lain bagi Kabupaten Bogor untuk meningkatkan kualitas SDM,” kata Nurhayanti. Pemkab Bogor, kata Nurhayanti, tengah gencar melakukan pelatihan UMKM terkait persiapan jelang MEA. Misalnya pelatihan peningkatan kompetensi, pengemasan produk, bahkan mempermudah perizinan UMKM. “UMKM juga terbantu dengan adanya program permodalan lewat Kredit Usaha Rakyat dan Kredit Cinta Rakyat dari Bank Jabar Banten (BJB) dan Bank Republik Indonesia (BRI). Bunganya kecil, sangat membantu bagi UMKM,” pungkasnya. (ing)

SAMBUNGAN B1 ...Cileungsi Kalau Ngeyel, Tohaga Siap Melawan Ia melanjutkan, dengan bukti yang semakin kuat dan sesuai dengan Peraturan Daerah No 11 Tahun 2012, tentang penataan dan pembinaan pasar tradisional, pusat perbelanjaan dan toko moderen pada Pasar 8 huruf B. “Supermarket tidak boleh dibangun berdekatan atau minimal 500 meter dari pasar tradisional. Sedangkan bangunan supermarket milik Aswar Simudo ini letaknya persis berdampingan. Kami heran kenapa laporan kami tidak digubris dan pembangunan supermarket ini berjalan terus. Kami minta Pemerintah Kabupaten menindak tegas atas banyak pelanggaran ini,” lanjutnya. Rapat bersifat tertutup antara pedagang PD Pasar To-

haga, PT Bangun Sari Persada dan Asisten Ekonomi Pembangunan. Sebelumnya Direktur Utama Pasar Tohaga Eko Romli Wahyudi mengemukakan pihaknya akan memproteksi pasar modern yang membangun usaha di sekitar pasar tradisional. Sebab menjamurnya usaha minimarket yang merambah hingga ke perkampungan dan pasar-pasar tradisional membuat para pedagang kecil yang merupakan kelompok UMKM, terancam gulung tikar. “PD Pasar tak akan memberikan izin jika ada pengelola minimarket yang ingin mendirikan usahanya di areal sekitar pasar,” kata Eko. Mantan komisioner KPUD ini menyebutkan, dalam Perda

No 11 tahun 2012, minimarket boleh berdiri dengan jarak sekitar 500 meter dari pasar tradisional. “PD Pasar hanya melaksanakan amanat perda karena keberadaan pedagang kecil itu bagaimana pun harus dilindungi dan gempuran pemilik modal besar,” tegasnya. Eko, pada kesempatan itu, menyesalkan tidak tegasnya Pemerintah Kabupaten Bogor, dalam menegakan aturan. Pasalnya belakangan ini di beberapa pasar tradisional, pemerintah daerah malah memberikan izin pendirian minimarket. “Kita tak akan memberikan izin sampai kapanpun kepada pengelola minimarket yang nekad membuka usahanya di sekitar pasar. Kalau me-

Cisarua Terbelah Kehadiran Maghribi reka ngeyel, kita akan melawannya,” tandasnya. Anggota Komisi II DPRD Maryono, mengapresiasi langkah tegas manajemen PD Pasar Tohaga yang melarang pendirian minimarket di sekitar areal pasar. “Kami juga menyesalkan kenapa pemda terlalu mudah memberikan izin kepada pengelola minimarket, padahal dalam aturan sudah tegas dinyatakan jarak dan lokasi minimarket tak boleh berada di perkampungan dan areal sekitar pasar,” sesalnya. Maryono, mengungkapkan Perda Nomor 11 tahun 2012, diterbitkan salah satu tujuannya untuk melindungi para pedagang kecil dari gempuran para pemilik waralaba. (ing)

Dua Raksasa Jepang Incar Investasi di Bogor ngan para tamu sebelum sampai ke Cisarua,” ungkapnya. Kehidupan di Puncak memang tidak ada matinya. Siang hari, para wisatawan akan disajikan pemandangan alam nan indah. Geliat kehidupan malam di Puncak membuat para wisatawan menjadi bergairah. Fenomena wisatawan Timur Tengah atau turis Arab yang banyak berada di Kawasan Puncak, mempunyai cerita lain. Kedatangan mereka nyatanya tidak hanya untuk menikmati liburan, banyak pula yang mencoba peruntungannya di wilayah berudara sejuk ini. Seorang warga Kampung Ciburial, RT 01 RW 05, Desa

Tugu Utara, Abidin menceritakan bahwa wanita Arab yang menjual jasa esek-esek itu berasal dari Maroko. Sehari-hari mereka tidak memakai kerudung tertutup, melainkan memakai pakaian serba ketat. Paras mereka memang cantik khas negeri Arab. Berkulit putih, bermata cokelat, berhidung mancung, berambut panjang kecoklatan. Jika berjalan di kawasan Puncak, mereka selalu menjadi perhatian para pria lokal atau turis Arab. Namun tak sembarangan untuk mencicipi pekerja seks komersial (PSK) impor ini. Ada yang menyebut angka pada kisaran Rp2-5 juta. Menurut Abidin, geliat

prostitusi di kawasan Puncak memang menggoda. Namun, setelah penggerebekan oleh aparat, PSK Maroko memilih pergi untuk mencari vila dan rumah kontrakan di wilayah lain. “Saat ini sudah tidak ada lagi PSK asal Maroko yang tinggal di lingkungan ini. Kami dengar mereka mencari kos atau kontrakan lebih ke dalam dari jalan raya untuk menghindari razia petugas,” ujarnya. Abidin menambahkan, dahulu para PSK tersebut menjajakan diri sehabis magrib. Namun sekarang operasinya tambah malam setelah jam 12 malam dan tidak lagi nongkrong di pinggir jalan, tetapi di

resto-resto mahal yang berbau Arab. Abidin mengungkapkan warga mendukung dengan ditangkapnya para PSK asal Maroko karena sikapnya yang tidak menghormati adat ketimuran. “Masyarakat sebenarnya dari dulu sudah tidak suka terhadap mereka. Mentangmentang membayar, mereka bertindak semaunya seperti berpakaian terbuka sehingga meresahkan masyarakat, terutama ibuibu,” tambahnya. Kini, warga tinggal menunggu keseriusan aparat berwenang untuk membersihkan Magribi di tanah Sunda. (adhi mawardi/ing).

“Pedestrian dibangun, begitu pyla taman serta transportasi publik sehingga secara bertahap aktivitas perdagangan digeser. Digeser kemana? Sementara tuntutan semakin besar untuk perkantoran dan perumahan sangat mendesak. Kota Bogor setahun lagi akan berpenduduk 1,5 juta. Kami siapkan perumahan dan perdagangan itu,” ungkap Bima di Balaikota Bogor, Jumat (18/12). Untuk itu, lanjut Bima, dengan adanya BES akan mengakserelasikan kebutuhan warga dan pengembangan infrastruktur transportasi. Metropolitan Bogor sudah diplot mengarah ke Bogor Utara dan Bogor Barat. Hal ini agar beban di pusat kota tidak terlalu berat. “Kami juga butuh pemukiman-pemukiman baru sehingga bentuknya ke atas,

tidak bisa ke pinggir yang menghabiskan tempat,” kata Bima. Kemudian kawasan Bogor Selatan diproyeksikan untuk agrowisata dan turisme lain untuk wisata. Setelah adanya presentasi di Jakarta beberapa hari lalu bersama Bupati Bogor, Bima mengaku ada banyak claon investor yang tertarik. “Beberapa ada yang langsung ke saya dan ada yang one on one meeting dengan tim investasi Kota Bogor. Misalnya ada Hitachi yang berminat pengembangan teknologi bus Transpakuan, Jasa Sarana Jabar minat TOD Sukaresmi dan Tanah Baru, Jababeka untuk TOD Sukaresmis, Itochu Corporation minat pada TOD Sukasresmi dan LRT dalam kota, serta PT PB minat ke Tanah Baru,” bebernya. Menindaklanjuti hal itu,

Kota Bogor setahun lagi akan berpenduduk 1,5 juta. Kami siapkan perumahan dan perdagangan itu.” Bima akan membahas minat investor-investor ini pada minggu depan. Karena ada faktor regulasi, tahapan-tahapannya, perizinan, operasional dan lainnya. “Yang penting semua seusuai dengan master plan serta tata ruang Kota Bogor, menyebar perkembangan kota ke pinggir,” tuntasnya. (rizki mauludi/ing)

...Rumah Mizan Terbakar, Anak Yatim Mengungsi Dikatakannya, peristiwa kebakaran terjadi sekitar pukul 15.30 WIB. Api berasal di lantai atas bagian belakang bangunan Asrama Yatim Mizan. Seorang saksi mata, Usep (33), menyatakan penghuni Rumah Yatim Mizan sempat panik saat api membakar bagian dalam rumah. Adap pekat terlihat mengepul dari bagian tengah ruangan. Penghuni yang rata-rata anak-anak itu langsung berlarian ke luar. “Kebanyakan anak-anak, mereka ketakutan dan berlarian keluar rumah. Bahkan ada

yang menangis,” kata Usep. Budi menyebutkan, sampai saat ini pihaknya belum mengetahui pasti apa penyebab kebakaran tersebut. “Pihak yang berwenang (kepolisian) yang berhak menyebutkan,” katanya. Menurut Budi, lokasi kebakaran berada tidak jauh dari Posko Utama Pemadam Kebakaran Kota Bogor di Sukasari. Sehingga api segera ditangani dengan cepat. “Kerusakan bangunan akibat kebakaran tidak terlalu besar, sekitar 25% yang terba-

kar,” katanya. Pengurus Asrama Yatim Mizan, Hengky menyebutkan, bangunan tersebut ditempati oleh 27 anak yatim dan tujuh orang pengurusnya. “Beruntung tidak ada korban jiwa, saat kebakaran terjadi anakanak bahu membahu memadamkan api,” katanya. Untuk sementara waktu, anak yatim yang menempati Asrama Yatim Mizan diungsikan ke rumah Pak Yudi yang ketua RT setempat, sampai pembenahan bangunan selesai dilakukan. (ing)


BOGOR RAYA

SABTU, 19 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

B4 INILAH/ADHI MAWARDI

Di PTTUN, Inkopol KO PETANI penggarap lahan Pasir Angin menang lagi di PTTUN. Mereka kini menunggu BPN menerbitkan sertifikat.

W

ajah penggarap lahan di Desa Pasir Angin, Megamendung, Kabupaten Bogor terlihat ceria. Raut kebahagian ini bukan tanpa alasan. Penantian panjang mereka akhirnya terjawab setelah Pengadilan Tata Usaha Negeri (PTUN) Bandung dan PTTUN Jakarta pada 17 November 2015 memenangkan gugatan mereka atas lahan yang dikuasai Induk Koperasi Polisi (Inkopol). “Alhamdulillah pada 6 Juli 2015 putusan PTUN Bandung memenangkan gugatan penggarap.

Oleh: Adhi Mawardi

Putusan PTTUN Jakarta pada 17 November 2015 juga memenangkan penggarap. Penerbitan sertifikat oleh BPN untuk Inkopol adalah cacat hukum dan melanggar SK Gibernur,” kata Usep Supratman, di sela acara syukuran dan penanaman pohon bersama penggarap di area tanah garapan Pasir Angin, Jumat (18/12). Kronologis perkara ini bermula pada tahun 1986. Sertifikat hak pakai tanah seluas 156 hektare Nomor 6/Cipayung di Kampung Pasir Angin atas nama PT Property Java habis masa berlakunya dan tanah kembali menjadi Tanah Negara. Sejak itu banyak pihak,

lembaga, dan investor yang berebut penguasaan. Pada 4 Maret 1991, Gubernur Jawa Barat mengeluarkan Surat Keputusan (SK) No 593/ SK.489-BPN/1991 dan memberikan hak garap kepada Inkopol. Isi SK itu persetujuan lokasi dan penggunaan tanah seluas 22 ha untuk pembangunan agrowisata dan sarana penunjang lainnya. Sesuai SK, Inkopol juga diwajibkan membebaskan garapan secara musyawarah apabila di atas tanah dimohon tersebut terdapat garapan masyarakat. Selain itu, Inkopol juga dilarang mengalihkan

Cara Pemerintah Memelet Peternak Ikan PEMERINTAH memberikan bantuan mesin pelet untuk peternak ikan. Mesin bagus, tapi hasilnya tidak kering. Direktorat Jenderal Perikanan Budidaya, Kementerian Kelautan dan Perikanan menyerahkan bantuan mesin pelet kepada 91 kelompok budidaya ikan (Pokdakan). “Bantuan mesin pelet ini terdiri dari 30 mesin pelet tenggelam dan 61 mesin pelet terapung,” kata Dirjen Perikanan Budidaya, Slamet Soebjakto, dalam acara Temu Koordinasi Penerima Mesin Pelet, di Kota Bogor, Jumat (18/12). Ia mengatakan, bantuan mesin pelet tersebut merupakan bantuan yang dianggarkan tahun 2015. Mesin pelet, diberikan kepada kelompok budidaya ikan yang ada di Pulau Jawa dan Sumatera. “Mesin pelet ini terdiri dari empat macam, yakni mesin penepung, mesin pencampur, pencetak dan pemecah bungkil,” katanya. Dikatakannya, satu unit mesin pelet apung dapat mem-

produksi 200 kilogram per jam, sedangkan mesin pelet tenggelam berkapasitas 100 kg per jam. Kedua mesin menggunakan bahan bakar solar. “Dengan memproduksi pelet sendiri, Pokdakan bisa menghemat biaya produksi sebesar Rp3.500 per kg dibanding harga pelet pabrikan yang mencapai Rp9.500 per kg,” katanya. Menurutnya, dengan bantuan mesin pelet ini Pokdakan dapat menekan biaya produksi pakan dengan memproduksi pelet sendiri sehingga aktivitas budidaya ikan dapat berjalan lancar. Selain dapat memenuhi kebutuhan sendiri, diharapkan Pokdakan yang menerima bantuan mesin dapat memproduksi pelet dalam jumlah lebih sehingga dapat menjualnya kepada pembudidaya lainnya dengan harga terjangkau. “Jadi selain untuk mencukupi kebutuhan sendiri, dapat mensejahterakan para Pokdakan,” katanya. Slamet menambahkan, tahun 2015 Direktorat Jenderal Perikanan Budidaya memberikan 91 mesin pelet dalam

mendukung program pakan mandiri. Pada tahun 2016 mendatang, 80,04% dari total anggaran akan disalurkan untuk bantuan kepada masyarakat, salah satunya pengadaan mesin pelet ditargetkan sebanyak 340 unit. “Selain memberikan bantuan mesin pelet, kita juga menyerahkan bantuan bahan baku pakan,” katanya. Salah satu penerima mesin pelet, Pokdakan Mina Bahari asal Musi Rawas, Sumatera Selatan, menilai mesin tersebut belum maksimal karena pelet yang dihasilkan tidak kering. “Mesinnya bagus, tetapi ada kelemahan, pelet yang dihasilkan tidak kering, dan tidak padat, jadi hasilnya kurang bagus,” kata Ketua Pokdakan Mina Bahari, Ahmad Ridwan. Acara Temu Koordinasi Penerima Bantuan Mesin Pelet berlangsung selama tiga hari yakni 17-19 Desember. Para penerima diberikan pembekalan tata cara pengoperasioan mesin dan pembuatan pakan berkualitas dari Direktorat Jenderal Perikanan Budidaya. (ant/ing) ILUSTRASI NET

kepada pihak lain dalam keadaan kosong. Jika ada penyimpangan maka SK dicabut. Pada 5 Agustus 1991, Inkopol juga mengeluarkan SK Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Bogor. Tapi pada pelaksanaannya, Inkopol tak memberikan ganti rugi kepada penggarap, tidak melakukan penguasaan fisik, bahkan menjualbelikan sebagian tanah (splitsing) kepada berbagai pihak. Sehingga dari luas sekitar 22 ha kini tersisa sekitar 14 ha. Lantaran ditelantarkan selama kurang lebih 20 tahun, warga penggarap menguasai fisik sampai sekarang sejak

Inkopol mengantongi sertifikat maupun SK. Sejak 2014, warga penggarap, Ketua RT dan RW termasuk kepala desa mulai resah. Mereka berkali-kali diinterogasi oleh polisi. Pihak Inkopol melakukan pengukuran dan pemagaran lahan serta mengusir penggarap. Bahkan pengukuran dan pemagaran melibatkan aparat kepolisian dalam jumlah besar hingga membuat warga dan penggarap ketakutan. Pada Juli 2015, sebanyak delapan orang penggarap menggugat BPN Kabupaten Bogor dan Inkopol sebagai tergugat II

intervensi. Gugatan penggarap dikuasakan kepada kuasa hukum Usep Supratman. Dengan kemenangan gugatan tersebut, Usep berharap BPN sadar bahwa rakyat kecil juga berhak atas tanah negara dan tidak ada lagi upaya banding dari pihak Inkopol. “PTUN dalam keputusannya juga mewajibkan BPN menerbitkan sertifikat yang dimohon oleh penggarap,” tegasnya. H. Soma Saputra (83), salah seorang penggarap yang menggugat, mengaku bahwa dirinya telah menggarap lahan 6.000 m2 sejak sebelum dikuasai PT Property Java dan

selalu membayar pajak. “Tapi saya selalu jadi objek penderita. Lahan garapan saya tiba-tiba dipagar beton oleh Inkopol tanpa ada jalan masuk maupun ganti rugi. Padahal saya sedang menanam 8.000 pohon singkong dan kacang tanah. Saya mengalami kerugian material. Saya juga sudah berulang kali lapor ke polisi, tapi tak ada tindak lanjutnya,” bebernya. Jual beli (over alih) lahan garapan juga melibatkan kepala desa. “Saya beli 240 m2 dari Kades Cacuh Budiawan saat masih menjabat Kades Cipayung,” ungkap H. Safriman. (ing)

Hari Ini, Pengurus Cabang Perhumas Bogor Dilantik

NET

NET/ILUSTRASI

INILAH, Bogor – Ikut andil dalam mendukung pembangunan Kota/Kabupaten Bogor, para pelaku humas se-Bogor Raya menyatu dalam BPC Perumas Bogor. Kedepan BPC akan menguatkan jaringan kehumasan antar institusi pemerintah, swasta dan akademisi. Selain itu, juga memberikan kontribusi bagi pembangunan dan reputasi Kota dan Kabupaten Bogor. Pelantikan BPC Perhumas Bogor sendiri akan dilakukan pada Sabtu (19/12) yang dimulai 08:00 - 11:10 WIB di ruang rapat 1 Balaikota Bogor, Jalan Juanda no 10. Setelah dilantik, BPC Perhumas Bogor fokus meningkatkan kapasitas profesional para praktisi humas di Bogor Raya. Ketua BPC Perhumas Bogor, Yatri I Kusumastuti mengatakan, pihaknya mengajak para humas untuk ikut merapat di BPC Perhumas Bogor, agar kedepan untuk menyikapi suatu isu ataupun pemecahan permaslahan lebih sin-

ergis. “Saat ini juga masukan dan harapan pimpinan kami tampung untuk kemajuan institusi dan wilayah. Kami mengundang para profesional humas bergabung karena ini bermanfaat untuk dirinya juga intitusi Kota dan Kabupaten Bogor,” kata Yatri di Kampus IPB D3, Jumat (18/12). Yatri menambahkan, saat ini jumlah pengurus ada 35 orang. Dari data yang dilihat saat ini dari IPB sudah ada 22 orang yang terdaftar. Sementara itu pada masing-masing kampus ada pengurus perhumas. “Langkah awal kami sebagai kapasiti building dan sarana tukar informasi untuk bersama-sama memecahkan masalah. Para remaja bisa masuk ke Perhumas Angkatan Muda Bogor, bisa menyikapi pada segmen usianya. Seperti soal kebersihan, misalnya bisa mudah masuk ke anak muda sehingga bisa tingkatkan sikap, pengetahuan dan kebiasaan. Ini terbuka

bagi siapa saja yang ingin mendaftar,” tuturnya. Kedepan Yatri menegaskan, jaringan BPC Perhumas Bogor akan diperluas sehingga setiap wilayah ada anggota Perhumas. Setelah dilantik nantinya dilakukan capacity building dua tahun ke depan serta mempererat konsolidasi. “Ada juga konsultasi solusi, bisa kumpul kapan saja, bisa perkasus atau isu yang berkembang. Nantinya dari Kota Bogor juga akan menularkan kepada perangkulan kalangan pemerintahan, akademisi, TNI/Polri, dan masyarakat agar anggota BPC Perhumas Bogor lebih banyak juga bisa diberdayakan,” bebernya. Sementara Ketua Bidang Hubungan Antar Lembaga BPC Perhumas Bogor, Encep Alhamidi menjelaskan, nantinya semua anggota sering saling bertukar informasi, tentang program atau persoalan yang dihadapi lembaganya. Ini bisa menjelaskan duduk persoalan

yang sebenarnya, karena di belakang humas adalah institusi. “Pada akhirnya akan muncul pemecahan masalah, media akan cepat, mudah dan jelas dalam mengambil informasi kejelasan isu tersebut,” katanya. Menurut Encep, informasi cepat yang paling penting untuk semua humas, juga terbuka untuk wartawan sehingga bisa menjadi konten berita yang jelas. Semua bisa satu persepsi soal sikap persoalan dan rencana kerja yang lebih terintegrasi. “Wawasan akan lebih bertambah satu satu sama lain. Memberikan informasi kepada publik akan lebih jelas. Jadi pembangunan Kota dan Kabupaten Bogor lebih terbantu informasinya. Saling memberi cahaya satu sama lain, maka keindahan antara humas akan terjadi. Kalau saling kenal dengan yang lain akan bisa lebih enak dan peneguran dari informasi media mengena kepada intinya,” tuntasnya. (rizki mauludi/ing)


INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

REDAKSI /IKLAN/SIRKULASI: JALAN TERUSAN PASTEUR NO 167 BANDUNG TELP 022-6127865 (HUNTING), 022-6127793 (REDAKSI) FAX 022-6127769 HARGA LANGGANAN RP55.000/BULAN

SABTU, 19 DESEMBER 2015 Website www.inilahkoran.com

Email redaksijabar@inilah.com

e

e-Paper www.inilah.com/ikoran

CHELSEA VS SUNDERLAND

PIALA JENDERAL SUDIRMAN

A P N TFAAREWELL!

Persipura vs Pusamania Net TV; Sabtu (19/12) Pukul 15.00 WIB Surabaya United vs Arema Net TV; Sabtu (19/12) Pukul 19.30 WIB PS TNI vs Mitra Kukar Net TV; Minggu (20/12) Pukul 15.00 WIB PS TNI vs Mitra Kukar Net TV; Minggu (20/12) Pukul 15.00 WIB LIGA PRIMER INGGRIS Man City vs Norwich Bei Sports 3; Sabtu (19/12) Pukul 22.00 WIB Newcastle vs Aston Villa Bein Sports 1; Minggu (20/12) Pukul 00.30 WIB Watford vs Liverpool Bein Sports 3; Minggu (20/12) Pukul 20.30 WIB Swansea vs West Ham SCTV; Minggu (20/12) Pukul 23.00 WIB Arsenal vs Man City SCTV; Selasa (22/12) Pukul 03.00 WIB SERIE A ITALIA Bologna vs Empoli Bein Sports 1; Minggu (20/12) Pukul 02.45 WIB

JOSE Mourinho dipecat sehari sebelum Chelsea meladeni Sunderland. Tak ada farewell buat The Special One.

Carpi vs Juventus Bein Sports 1; Minggu (20/12) Pukul 18.30 WIB Fiorentina vs Chievo Bein Sports 2; Minggu (20/12) Pukul 21.00 WIB

T

he Blues gagal tampil impresif di pentas Liga Primer Inggris musim ini. Mereka hancur lebur, dengan terpuruk di peringkat ke-16 klasemen sementara. Poin John Terry dan kawan-kawan baru mencapai angka 15 dari 16 laga. Mourinho pun harus menerima kenyataan pahit, bahkan yang terburuk di sepanjang karier gemilangnya sebagai manajer. Tapi banyak yang menduga, ini bukan soal prestasi. The Special One dianggap tak lagi mendapatkan respek dari para pemainnya. Tapi, Cesc Fabregas menjadi mengaku terpukul dengan kepergian Mourinho. Pasalnya, Mourinho lah yang ‘menyelamatkan’ Fabregas dari karier yang kurang memuaskan di Barcelona. Mou memboyong gelandang asal Spanyol, itu ke Stamford Bridge pada musim panas 2014. “Terima kasih atas semua yang telah Anda lakukan untukku. Aku berutang banyak kepadamu dan kami semua akan merindukan Anda. Semoga sukses di masa depan,” kicau Fabregas dalam akun Twitter pribadinya @cesc4official. Nasi sudah jadi bubur. Kini, Chelsea menatap petualangan baru tanpa Mourinho. “Kami yakin bisa bangkit dari keterpurukan. Kami ingin secepatnya kembali ke tempat di mana kami layak berada di sana,” ujar kapten John Terry. Laga melawan Sunderland di Stamford Bridge, Sabtu (19/12) malam WIB, akan jadi tantangan pertama para penggawa The Blues. “Ini laga penting seperti laga-laga sisa lainnya di kompetisi ini yang harus dimenangi,” pungkas Terry. Sementara itu, Pelatih Sunderland, Sam Allardyce, mengaku sangat terkejut dengan berita kepergian Jose Mourinho dari Chelsea. Allardyce dan Mourinho harusnya bertemu dalam pertandingan antara Chelsea melawan Sunderland akhir pekan nanti. BIg Sam, panggilan Allardyce, mengaku sangat terkejut dengan berita tersebut. Allardyce menyebut bahwa pemilihan waktu pemecatan ini (Allardyce menyebut Mourinho dipecat). Allardyce selama ini mempersiapkan tim mereka untuk menghadapi Chelsea saja. Ia pun sudah memikirkan untuk menghadapi strategi Mourinho dalam pertarungan akhir pekan mendatang. “Saya syok, jujur saja. Waktunya luar biasa, entah apakah Mourinho pantas dipecat atau tidak. Hanya beberapa hari sebelum menghadapi kami. Saya tidak menyangka saja hal seperti ini akan bisa terjadi,” terang Big Sam kepada BBC. Sunderland saat ini berada di peringkat 19 klasemen sementara Premier League. Sementara itu, Chelsea berada tiga peringkat di atas mereka. (bsf )

PRAKIRAAN PEMAIN Chelsea (4-2-3-1) Pelatih: -

Courtois Cahill

Zouma

Matic

Fabregas

Willian

Oscar

Ivanovic

Ramires

Costa Fletcher Borini

Aanholt

Toivonen

Watmore

M’Villa

Gomez

Kaboul

O’Shea

Jones

Pantilimon

Sunderland (4-2-3-1) Pelatih: -

AREA SERANG CHELSEA SUNDERLAND 32%

Sisi Kanan 36%

28%

Tengah

31%

40%

Sisi Kiri

33%

STATISTIK CHELSEA SUNDERLAND 14,3

Line Chat inilahkoran

Twitter @inilahkoran

Bein sports 1 | Sabtu (19/12) Pukul 22.00 WIB

ENJOY!

Azpilicueta

Facebook inilahkoran jabar

RP 2.000 SECTION C

Shots/game 11

1,1

Goals/game 1,1

7%

Tingkat Konversi 9%

HEAD TO HEAD 24/05/15: Chelsea

3-1

29/11/14: Sunderland

0-0

Chelsea

19/04/14: Chelsea

1-2

Sunderland

17/12/13: Sunderland

2-1

Chelsea

04/12/13: Sunderland

3-4

Chelsea

Sunderland

5 LAGA TERAKHIR CHELSEA 14/12/15: Leicester

2-1

Chelsea

09/12/15: Chelsea

2-0

FC Porto

05/12/15: Chelsea

0-1

Bournemouth

29/11/15: Totteham

0-0

Chelsea

24/11/15: M T Aviv

0-4

Chelsea

5 LAGA TERAKHIR SUNDERLAND 12/12/15: Sunderland

0-1

Watford

05/12/15: Arsenal

3-1

Sunderland

28/11/15: Sunderland

2-0

Stoke

23/11/15: Crystal Palace

0-1

Sunderland

07/11/15: Sunderland

0-1

Southampton

JOSE MOURINHO

BUKAN KEJUTAN JOSE Mourinho dipecat dari kursi manajer Chelsea. “Ini tak mengejutkan,” ujar eks penggawa The Blues, Paul elliot. “Saya pikir, kekalahan terakhir di kandang Leicester --bukan cuma kekalahannya, tapi juga bagaimana

mereka bisa sampai kalah-- telah mengatakan semuanya,” ujar Elliott seperti dilansir Soccerway. “Para petinggi, pemilik, semuanya sudah teramat bersabar. Selalu ada niat baik. Saya pikir, tujuan mereka selalu soal kestabilan yang

akhirnya berujung pada kesuksesan.” Jika dilihat dari catatan statistik, era kedua Mourinho di Chelsea memang tak mulus. Pada era pertamanya (2004-2007), Mourinho memimpin Chelsea dalam 120 pertan-

dingan. Hasilnya, Chelsea menang 85 kali, imbang 25 kali, dan kalah 10 kali. Persentase kemenangannya mencapai 70,8%. Sementara itu, di era keduanya (2013-2015), Telegraph melansir Mourinho memimpin Chelsea dalam

92 laga, di mana mereka menang 55 kali, imbang 19 kali, dan kalah 18 kali. Persentase kemenangannya hanya mencapai angka 59,8%. Setelah menjadi juara musim lalu, Chelsea kini hanya terpaut satu poin dari zona degradasi. (bsf )

JOSE MOURINHO


ALL SPORT

SABTU, 19 DESEMBER 2015

C2

CARI SANA-SINI

MENTERI Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi bergerak cepat mencari dukungan finansial untuk pebalap Rio Haryanto.

S

eperti diketahui, Rio membutuhkan dana besar untuk turun di kelas F1. Menpora pun mencari sponsor kepada para pengusaha, termasuk kepada Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Orang nomor satu di Kemenpora itu mencari dukungan dari pengusaha saat menghadiri Munas PP IMI di Hotel Borobudur, Jakarta, kemarin. Setelah itu, Menpora langsung melakukan pertemuan dengan Menteri BUMN Rini Soemarno di Kantor Kementerian BUMN. “Kita tidak bisa sendirian mendorong Rio. Butuh bantuan dari BUMN maupun swasta. Posisi pemerintah sebagai fasilitator. Makanya harus gotong royong,” kata Menpora dalam keterangan tertulisnya. Sebelum bertemu dengan pengusaha dan Menteri BUMN, Menpora Imam Nahrawi melakukan pertemuan dengan Rio Haryanto di Kantor Kemenpora, Kamis (17/12). Saat itu pebalap asal Solo, Jawa Tengah itu didampingi ibunya Indah Pennywati dan sang manajer Piers Hunnisett. Pertemuan tersebut salah satu agenda yang dibahas adalah masalah pembiayaan untuk turun pada kejuaraan balap mobil paling bergengsi di dunia itu. Untuk bisa turun di F1, Rio harus menyiapkan dana sebesar 15 juta Euro atau sekitar Rp231 miliar. Selain itu Rio juga mempertanyakan surat jaminan dari pemerintah. Surat jaminan atau garansi dari pemerintah ini adalah salah satu senjata Rio Haryanto untuk memperkuat salah satu tim yang turun di F1 yaitu Manor. Bahkan surat garansi dari pemerintah itu telah diserahkan kepada pemilik Manor, Stephen Fitzpatrick dan salah satu isi surat tersebut adalah jaminan pembayaran uang sponsor dilakukan bertahap. Dana untuk Rio memang mulai mendapat respon setelah Pertamina mau mengucurkan dana sebanyak 5 juta euro. Saat ini tinggal sisanya yang belum mendapatkan titik terang. Makanya pemerintah terus berusaha membuka jalan untuk memenuhi semua dana yang dibutuhkan. “Batas akhir kepastian Rio bergabung dengan Manor sudah tidak lama lagi. Makanya harus dicarikan skema yang tepat untuk mencari sumber pendanaannya. Skema itulah yang saat ini masih dibahas antara Kemenpora dan Kementerian BUMN,” kata pria yang akrab dipanggil Cak Imam itu. Saat pembukaan Munas IMI, Menpora juga meminta secara langsung kepada pengusaha nasional yang hadir untuk membantu Rio agar bisa berlaga di ajang F1. Apalagi saat Munas juga dihadiri pengusaha nasio-

nal seperti Aksa Mahmud dan Adiguna Sutowo. “Setelah memberikan surat rekomendasi, saya masih terus berusaha untuk mencari formulasi yang pas agar bisa memenuhi persyaratan tim Marussia Manor agar Rio bisa berlaga di ajang F1. Mumpung di sini banyak pengusaha. Siapa tahu bisa ikut membantu kekurangannya,” kata pria asal Bangkalan Pulau Madura itu. Prestasi Rio Haryanto saat ini memang pantas dibanggakan. Bahkan pada malam IMI Awards, pebalap asal Solo ini juga menerima penghargaan yang diberikan langsung oleh Ketua PP IMI Nanan Sukarna. Pemberian award ini kerja sama antara induk organisasi otomotif Indonesia itu dengan Korlantas Mabes Polri. (bsf )

IMAM NAHRAWI

Aksi James Makan Korban

PacMan Naik Ring Lagi

LEBRON James dikabarkan baru saja melukai seseorang dalam kemenangan Cleveland Cavaliers kontra Oklahoma City Thunder. Di laga itu, James sempat terjatuh dan melukai istri pegolf Jason Day kala pertandingan memasuki kuarter keempat. Juara golf US PGA tersebut duduk dengan sang istri, Ellie Day, di kursi barisan depan Quicken Loans Arena. Saat itu, James tersandung dan tidak bisa menjaga keseimbangan. Pada momen tersebut, tampak James terjatuh dan badannya menimpa Ellie. Akibat insiden ini, Ellie pun harus keluar arena laga dengan menggunakan tandu dan dengan kondisi leher kepalanya harus dijepit. Ellie segera dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan. Beruntung kondisi sang korban kini mulai membaik dan tengah memulihkan kondisi tubuhnya saja.

PETINJU Filipina, Manny Pacquiao, dikabarkan akan kembali menggelar duel pada April 2016 mendatang. Calon lawan PacMan kemungkinan besar adalah juara dunia WBA kelas walter ringan, Adrien Broner. Penasihat Manny Pacquiao, Michael Koncz, mengatakan bahwa Broner kini tengah mempertimbangkan wacana laga tersebut yang memilih sendiri Pacquiao sebagai calon lawannya. Koncz mengungkapkan bahwa promotor Bob Arum kini juga telah mengantongi tiga nama lain selain Broner yang juga berniat menantang PacMan. Namun, lebih jauh Koncz

Dalam sesi wawancara seusai laga King James menjelaskan bahwa ia sangat menyesal dengan insiden tersebut. Ia juga langsung meminta maaf kepada Ellie. “Jelas kesehatannya sangat penting

dan mudah-mudahan dia baik-baik saja. Suaminya mengatakan kepada saya bahwa dia telah pulih dan membaik sekarang,” kata King James yang dikutip oleh ESPN. (bsf )

menyimpulkan bahwa Broner adalah yang paling berpeluang menantang PacMan mengingat laga tersebut diprediksi akan menjadi pertarungan besar layaknya kala PacMan kontra Floyd Mayweather Jr pada bulan Mei lalu. Saat ditanya kapan tepatnya laga besar tersebut kelak akan digelar, Koncz hanya bisa menyebutkan deadline waktu untuk mengumumkan secara resmi laga tersebut yakni pada akhir Desember tahun ini. (bsf )

Inilah Promosi-Degradasi Pelatnas PBSI mengumumkan promosi dan degradasi atlet penghuni Pelatnas Cipayung. Ini memang agenda rutin jelang tutup tahun. Tujuannya menyeleksi dan menyaring pebulutangkis terbaik Indonesia. Kriteria penilaian atlet penghuni pelatnas dilakukan lewat pemantauan tim Pembinaan dan Prestasi (Binpres) selama satu tahun penuh, bukan haya dilihat dari prestasi selama mengikuti kejuaraan. Namun, juga progress dalam latihan sehari-hari, apakah ada kemajuan signifi-

kan terhadap si atlet, sesuai yang sudah ditargetkan sebelumnya. “Penilaian promosi dan degradasi bukan cuma dari hasil kejuaraan saja, tetapi dari latihannya juga kami pantau. Si atlet ini sudah memperlihatkan kemajuan yang kita inginkan atau belum?” kata Rexy Mainaky, Kabid Pinpres PBSI. PBSI akan mengadakan pertemuan dengan klub yang atletnya masuk dalam daftar degradasi. Pada kesempatan ini, tim Pembinaan dan Prestasi bakal memberikan penjelasan serta informasi seputar

penampilan atlet tersebut selama tahun 2015. Mereka yang menjadi juara kelas dewasa dan taruna divisi I di ajang Pertamina Kejurnas 2015 sudah otomatis mendapatkan satu tempat di Pelatnas Cipayung. Selama enam bulan, atlet-atlet ini akan diobservasi dan dinilai lewat empat kriteria yaitu kesehatan, fisik, prestasi di kejuaraan dan attitude. Tahun 2016, kuota tim tunggal putra sebanyak 10 atlet, tunggal putri tujuh atlet, ganda putra 16 atlet, ganda putri 14 atlet dan ganda campuran 19 atlet. (bsf )

DAFTAR PROMOSI-DEGRADASI TUNGGAL PUTRA Promosi: Ihsan Maulana Mustofa, Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, Firman Abdul Kholik, Muhammad Bayu Pangisthu, Panji Ahmad Maulana, Enzi Shafira, Krisna Adi Nugraha, Reksy Aureza Megananda dan Vega Vio Nirwanda. Degradasi: Riyanto Subagja dan Redy Perdana.

TUNGGAL PUTRI Promosi: Linda Wenifanetri, Bellaetrix Manuputty, Hanna Ramadini, Fitriani, Gregoria Mariska Tunjung, Dinar Dyah Ayustine dan Desandha Vegarani Putri. Degradasi: Priskila Siahaya GANDA PUTRA Promosi: Hendra Setiawan, Mohammad Ahsan, Ricky Karanda

Suwardi, Angga Pratama, Kevin Sanjaya Sukamuljo, Marcus Fernaldi Gideon, Rian Agung Saputro, Berry Angriawan, Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira, Ade Yusuf Santoso, Muhammad Rian Ardianto, Fajar Alfian, Hardianto, Kenas Adi Haryanto, M. Fachrikar Adma P dan Muh. Reza Pahlevi. Degradasi: Hantoro dan Rian Swastedian


PON XIX 2016 KALIMANTAN TIMUR NET

Bagi Bonus Rp4 Miliar KONI Kalimantan Timur akan membagikan bonus untuk atlet dan pelatih yang telah berprestasi pada SEA Games 2015 Singapura dan Pra-PON 2015 di Gedung KONI Kaltim, Jalan Kesuma Bangsa, Samarinda, Sabtu (19/12). Ketua KONI Kaltim Zuhdi Yahya di Samarinda, Jumat (18/12), mengatakan bonus tersebut diberikan kepada atlet peraih medali SEA Games 2015 di Singapura, serta atlet peraih medali Pra-PON 2015 serta lolos PON, termasuk kepada pelatih yang mendampingi. Ia menjelaskan pada SEA Games 2015 tercatat sejumlah 17 atlet dan 3 pelatih dari Kaltim yang tergabung dalam tim Indonesia, dan turut menyumbangkan 5 emas, 3 perak dan 6 perunggu. Sedangkan di ajang Pra-PON, lanjut Zuhdi, Kaltim meloloskan 670 atlet meraih tiket PON 2016, dan berhasil membawa pulang 75 emas, 78 perak, 81 perunggu. “Atlet yang lolos Pra-PON inilah yang akan kita persiapkan pada Pemusatan Latihan Daerah (Puslatda) yang rencananya kita laksanakan pada Maret 2016,” jelasnya. Ia mengatakan besaran bonus tersebut telah disepakati yakni untuk peraih emas SEA Games senilai Rp35 juta, perak Rp17,5juta dan perunggu Rp8,75 juta. Sedangkan peraih medali emas Pra-PON diberikan bonus senilai Rp 15 juta, perak Rp7,5 juta dan perunggu Rp 5 juta. “Untuk itu KONI Kaltim harus mengeluarkan Rp4 miliar untuk bonus tersebut, yang sumber pendanaanya melalui APBD Kaltim 2014,” jelasnya. Ia berharap pemberian bonus tersebut bisa merangsang atlet untuk lebih giat dalam berlatih, sehingga prestasi serupa bisa kembali diwujudkan pada PON yang akan dilaksanakan setahun mendatang. Sementara itu Ketua Panitia Pembagian Bonus, Rudiansyah Aras menambahkan bahwa acara penyerahan bonus akan dihadiri oleh Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak, Ketua DPRD Kaltim Syahrun HS, anggota DPRD Kaltim, serta pejabat di Pemerintah Provinsi dan Kab/Kota di Kaltim. “Ada pesan moral yang ingin kita sampaikan pada acara besok, yang pertama terkait pelaksanaan hajatan ini di rumah sendiri yakni di gedung KONI Kaltim dan yang kedua bahwa kita ingin menunjukkan kekuatan besar kita yakni para atlet dan pelatih sebagai senjata kita dalam mewujudkan target prestasi lima besar menuju PON 2016,” tegasnya. (ant/ing)

SULAWESI SELATAN NET

SABTU, 19 DESEMBER 2015

C3

BONUS N O B E R I C I R A D

KONI Kota Cirebon memberikan bonus dan uang saku bagi 22 atlet terbaik asal daerah itu yang bergabung di Pelatda PON XIX/2016 Jabar. Bentuk perhatian bagi mereka yang berjuang demi Jabar Kahiji.

K

ONI Jabar telah memberikan 2014 berhasil finish di jajaran 10 beperhatian bagi atlet, maka sar. “Pencapaian prestasi ini kita raih kami juga akan memberidengan atlet wong Cirebon, asli binaan kan apresiasi bagi mereka,” kami dan itu jadi kebanggaan tersenkata Ketua KONI Kota Cirediri,” kata Chandra. bon Chandra Lukita di Bandung, Jumat Sementara itu, Ketua Umum KONI (18/12). Jabar Ahmad Saefudin menyambut baik Penyerahan uang kadeudeuh bagi upaya yang dilakukan KONI Kota Cireatlet asal Kota Cirebon itu dilakukan bon. Pihaknya pun sudah menempatdi hadapan Ketua KONI Jabar kan atlet sebagai VVIP karena Ahmad Saefudin. Penyesudah mendarmabaktikan rahan kadeudeuh itu diri bagi kebanggaan dilakukan KONI daerah. Baik dari Kota Cirebon sisi waktu, tenaga, menjelang pehingga materi. laksanaan RAT KONI Jabar Berdasarkan KONI Jabar bangga dan menpencapaian prestasi 2015. gapresiasi KONI Kota Cirebon di Chandra Kota Cirebon. ajang Porda Jabar, berharap pemMenurut dia suberian uang dah sewajarnya menunjukkan kadeudeuh ini menyebut atlet peningkatan yang pun diharapkan sebagai VVIP dan cukup baik.” menjadi dorongan itu harus diimbangi semangat bagi para dengan perhatian dari atlet sekaligus menunpara pimpinan stakejukkan sinergi yang baik holder keolahragaan terkait. diantara KONI Kota Cirebon, “Apa yang dilakukan KONI atlet, dan KONI Jabar. Kota Cirebon saat ini, menjadi bukti “Kita percaya jika KONI Jabar sendiri otentik sebuah pembinaan olahraga sudah memberikan perhatian yang sadan virus ini harus disebarkan ke KONI ngat baik kepada atlet yang di Pelatda daerah lain,” ungkap Ahmad. PON XIX/2016, termasuk atlet asal Kota Dengan perhatian dan apresiasi Cirebon. Tapi kami pun ingin membeyang diberikan, lanjutnya, menjadi rikan perhatian khusus dan tambahan pembuktian jika prestasi atlet identik bagi atlet kami,” katanya. dengan jaminan kehidupan kedepan. Chandra menambahkan, pemberian Meski demikian, pihaknya pun berhauang kadeudeuh ini merupakan salah rap setiap atlet harus bisa menerapkan satu bagian dari proses pembinaan esensi dari Jabar Kahiji dalam semua atlet oleh daerah asal yang berujung sendi kehidupan. pada pencapaian Jabar Kahiji di PON “Kami berharap para atlet bisa XIX/2016. bangga membela daerahnya dan tidak “Berdasarkan pencapaian prestasi mudah mendapat rayuan dari daerah Kota Cirebon di ajang Porda Jabar, melain. Dengan demikian, perpindahan nunjukkan peningkatan yang cukup atlet yang kerap terjadi menjelang pebaik,” katanya. laksanaan multieven olahraga tidak lagi Pada Porda 2006 Kota Bogor di pomarak terjadi,” kata Ketua Umum KONI sisi 24 dari 26 daerah dan pada Porda Jabar itu menambahkan. (ant/ing)

Dua Tiket di Tangan PEDAYUNG Sulawesi Selatan meraih dua medali perak pada Kejurnas sekaligus babak kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/2016 cabang rowing di Bendungan Karangkates Malang, Jawa Timur, 11-13 Desember 2015. Pelatih Dayung Sulsel Baso Akbar di Makassar, Jumat (18/12), mengatakan atlet Sulsel itu bukan hanya merebut medali perak, namun juga dipastikan lolos di PON XIX 2016 di Jawa Barat. “Kedua atlet itu yakni Zulkifli (single sculls) dan Zulkifli/Teodorus pada nomor double sculls. Hasil ini tentunya patut mendapat apresiasi,” jelasnya. Sementara untuk atlet yang lain, kata dia, rencananya baru akan diumumkan seminggu setelah pelaksanaan. Namun pihaknya tetap berharap mendapat lebih banyak kuota untuk bisa tampil di ajang olahraga terbesar di Indonesia tersebut. “Baru dua yang pasti lolos karena sudah masuk final A sekaligus merebut medali perak. Untuk atlet yang lain tentu kita optimistis juga bisa memperkuat Sulsel di PON 2016,” katanya. Wakil Ketua Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Sulsel, Suarman juga mengaku tidak membebankan target khusus yakni merebut medali di ajang tersebut. Adapun alasannya tentu saja karena tujuan utama yakni merebut tiket sebanyak-banyaknya. “Persiapan kita memang tidak terlalu maksimal sehingga kita hanya fokus untuk merebut tiket PON. Kami tentu berharap rowing mampu mengikuti pencapaian dua cabang lain yakni kanoing dna perahu naga,” ujarnya. Sebelumnya, dari cabang perahu naga Sulawesi Selatan juga merebut tiga nomor PON setelah tampil cukup menyakinkan pada babak kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) di Palembang, Sumatera Selatan, 13-18 November 2015. Tiga nomor PON 2016 yang berhasil dikunci Sulsel itu masing-masing 10 pedayung 250 meter putra, 10 pedayung 500 meter putra dan 10 pedayung 1000 meter putra. Selain dari cabang perahu naga, sejumlah atlet Sulsel yang berasal dari cabang kano dan kayak juga memastikan diri tampil di PON diantaranya Risky Wahyuni (C1 200 meter), serta Oktavina yang tampil di K1 200 meter putri. Selanjutnya Wahyudi/Nasrullah (C2 200 meter), Syahrul Saputra (C1 200 meter), Risky Wahyuni (C1 200 meter), serta Oktavina yang tampil di K1 200 meter putri. (ant/ing)

NET

Tambahan Tenaga dari Korea Selatan PENGURUS Provinsi Ikatan Anggar Seluruh Indonesia (Ikasi) Kalimantan Timur menambah satu pelatih asing asal Korea Selatan untuk nomor senjata sabel dalam rangka meningkatkan kemampuan atlet untuk menghadapi PON XIX tahun 2016 di Jawa Barat. Ketua Pengprov Ikasi Kaltim Muslimin ditemui di Samarinda, Jumat, mengatakan pelatih asal Korsel bernama Seong Ha-hwang itu telah menandatanganni kontrak kerja dengan KONI Kaltim dan berlaku efektif mulai Januari hingga berakhirnya PON pada September 2016. “Kontraknya terhitung mulai Januari sampai akhir PON 2016, dengan nilai sekitar US$2.000 per bulan. Tapi, selesai teken kontrak dia akan kembali dulu ke negaranya untuk mengurus izin melatih di Indonesia, setelah itu kembali lagi ke Samarinda melatih sampai PON mendatang,” jelas Muslimin. Ia menjelaskan bahwa kedatangan Seong Hwang Hwa atas rekomendasi

Yun In-chul, juga pelatih anggar asal Korsel yang sudah lebih enam bulan menangani tim PON Kaltim. “Yun memang kita posisikan menangani atlet nomor floret, sedangkan rekannya Hwa ini kita khususnya untuk menangani atlet sabel. Sementara pelatih lokal akan bagi tugas untuk menangani atlet nomor degen,” papar Muslimin. Ia mengatakan pertimbangan menambah pelatih asing karena potensi atlet sabel juga punya peluang untuk meraih medali emas di PON 2016, selain floret yang memang menjadi andalan Kaltim. “Pada Kejurnas Pra-PON di Bandung beberapa waktu lalu, tiga medali emas disumbangkan atlet floret yang ditangani Yun. Jadi, kami berharap Yun lebih fokus lagi menangani atlet floret dalam persiapan PON supaya medali emas bisa kita dapatkan kembali,” ujarnya. Kehadiran Seong Hwang Hwa ke Kaltim, menurut Muslimin, untuk menambah tenaga baru pelatih khususnya sabel, yang sebenarnya

punya potensi menjadi juara apabila ditangani lebih serius. “Dua kali PON, nomor sabel selalu menyumbang medali perak. Begitu pula pada Kejurnas Pra-PON, dua perak bisa dibawa pulang oleh atlet sabel Kaltim. Kita berharap hadirnya Hwa bisa menjadi suntikan semangat tim anggar Kaltim dalam mengarungi ajang PON 2016,” jelasnya. Ketua KONI Kaltim Zuhdi Yahya mengatakan KONI menyetujui

tambahan pelatih untuk tim anggar, karena memang pertimbangan prestasi di Pra-PON 2016 yang mampu merebut juara umum dengan prestasi 3 emas, 4 perak dan 6 perunggu. “Kami berharap prestasi itu bisa dipertahankan pada PON 2016, karena sukses prestasi cabang olahraga merupakan kunci untuk memuluskan target lima besar,” tegasnya. (ant/ing)


FOOTBALL MANIAC KLASEMEN LIGA SERIE A Mn

M

S

K

Gol

Pts

1

Inter

16

11

3

2

22-9

36

2

Fiorentina

16

10

2

4

31-15

32

3

Napoli

16

9

5

2

28-12

32

4

Juventus

16

9

3

4

25-12

30

5

Roma

16

8

5

3

30-18

29

6

Sassuolo

15

7

5

3

19-14

26

7

Milan

16

7

4

5

20-19

25

8

Atalanta

16

7

3

6

18-16

24

9

Empoli

16

7

3

6

20-20

24

10

Chievo

16

6

4

6

21-16

22

11

Torino

15

6

4

5

21-19

22

12

Bologna

16

6

1

9

17-21

19

13

Lazio

15

6

1

8

17-24

19

14

Palermo

16

5

3

8

17-24

18

15

Udinese

16

5

3

8

14-24

18

16

Sampdoria

15

4

4

7

21-25

16

17

Genoa

16

4

4

8

15-21

16

18

Frosinone

16

4

2

10

15-30

14

19

Carpi

16

2

4

10

13-30

10

20

HellasVerona

16

0

7

9

11-26

7

JADWAL LAGA Minggu (20/12) Bologna Carpi Atalanta Roma Verona Fiorentina Senin (21/12) Sampdoria Torino Frosinone Inter

vs vs vs vs vs vs

Empoli Juventus Napoli Genoa Sassuolo Chievo

vs vs vs vs

Palermo Udinese Milan Lazio

M

S

K

Gol

HATI-HATI

SABTU (19/12) PUKUL 22.00 WIB

MENEER

HATI-HATI SATU lagi kekalahan dipercaya bakal menggoyahkan posisi Louis van Gaal sebagai manajer Manchester United. Tentu, Si Meneer ogah bernasib seperti Jose Mourinho.

I

ni laga wajib menang! Kalah kala meladeni Norwich di Old Trafford, Sabtu (19/12) malam WIB, diyakini bakal membuat karier Van Gaal game over. “Saya tak pernah peduli rumor. Sekarang saya hanya ingin menyiapkan tim,” ujar pria asal Belanda itu. Pada laga sebelumnya, Manchester United sudah mendapat hasil mengecewakan. Menghadapi tim promosi, Bournemouth, MU justru menelan kekalahan. Akibatnya MU kini semakin jauh dari puncak klasemen dengan jarak enam poin dari peringkat empat. Jika ditotal, MU sudah tidak pernah menang di lima pertandingan terakhir di semua kompetisi. Dengan demikian, tekanan semakin besar di pundak Van Gaal. Terlebih lagi jika mengingat kegagalannya mengantarkan MU lolos dari fase grup Liga Champions. Rentetan hal-hal yang mengecewakan ini mestinya bisa sedikit terhapus jika mendapat kemenangan meyakinkan kala menghadapi Norwich nanti. “Tim ini masih dalam proses menuju kesempurnaan. Yang saya pikirkan hanyalah secepatnya meraih kemenangan, di mulai ketika menghadapi Norwich,” tegas Van Gaal. Menghadapi Norwich, pemain utama seperti Wayne Rooney, Matteo Darmian, Chris Smlling, Ander Herrera masih diragukan bisa diturunkan. Bastian Schweinsteiger dipastikan menepi karena sedang terikat dengan sanksi kartu merah.

Pts

1

Leicester

16

10

5

1

34-22

35

2

Arsenal

16

10

3

3

29-13

33

3

ManCity

16

10

2

4

32-17

32 29

4

Man United

16

8

5

3

21-12

5

Tottenham

16

6

8

2

26-14

26

6

Crystal Palace

16

8

2

6

21-15

26

7

Watford

16

7

4

5

18-16

25

8

West Ham

16

6

6

4

25-21

24

9

Liverpool

16

6

6

4

20-19

24

10

Everton

16

5

8

3

29-21

23

11

Stoke City

16

6

5

5

13-14

23

12

Southampton

16

5

6

5

21-19

21

13

West Brom

16

5

5

6

16-21

20

14

Bournemouth

16

4

4

8

20-31

16

15

Newcastle

16

4

4

8

18-31

16

16

Chelsea

16

4

3

9

18-26

15

17

Swansea

16

3

5

8

15-24

14

18

Norwich

16

3

5

8

18-28

14

19

Sunderland

16

3

3

10

17-30

12

20

Aston Villa

16

1

3

12

13-30

6

HASIL LAGA Sabtu (19/12) Man United Southampton Chelsea Everton WBA Stoke City Minggu (20/12) Newcastle Watford Swansea Selasa (22/12) Arsenal

Blind vs vs vs vs vs vs

Norwich Tottenham Sunderland Leicester Bournemouth Crystal Palace

vs vs vs

Aston Villa Liverpool West Ham

vs

Man City

KLASEMEN LIGA SPANYOL Mn

M

S

K

Gol

Pts

1

Barcelona

15

11

2

2

36-15

35

2

Atlético

15

11

2

2

22-7

35

3

Real Madrid

15

9

3

3

32-13

30

4

Celta Vigo

15

8

4

3

26-22

28

5

Villarreal

15

8

3

4

19-15

27

6

Deportivo

15

5

8

2

23-16

23

7

Sevilla

15

6

4

5

21-19

22

8

Valencia

15

5

6

4

19-12

21

9

Athletic Club

15

6

3

6

22-18

21

10

Eibar

15

5

6

4

19-17

21

11

Real Betis

15

5

4

6

13-19

19

12

Espanyol

15

5

2

8

15-26

17

13

Sociedad

15

4

4

7

17-20

16

14

Getafe

15

4

3

8

16-24

15

15

Gijón

15

4

3

8

15-23

15

16

Málaga

15

3

5

7

9-14

14

17

Granada

15

3

5

7

17-25

14

18

Vallecano

15

4

2

9

16-27

14

19

Las Palmas

15

3

4

8

12-22

13

20

Levante

15

2

5

8

12-27

11

JADWAL LAGA Sabtu (19/12) Valencia Minggu (20/12) Espanyol Real Betis Deportivo Real Madrid Senin (21/12) Athletic Bilbao Sociedad Granada Malaga Rabu (30/12 Real Madrid

vs

Getafe

vs vs vs vs

Las Palmas Sevilla Eibar Rayo

vs vs vs vs

Levante Villarreal Celta Vigo Atletico

vs

Real Sociedad

V NORWICH CITY

MANCHESTER UNITED

LIVE

KLASEMEN LIGA INGGRIS Mn

C4

SABTU, 19 DESEMBER 2015

De Gea

Smalling

Redmond Whittaker

Mata Grabban

Carrick Herrera

Jones

Satu pemain muda sebagai bek kanan, Varela, berpeluang besar kembali tampil karena pilihan pemain tinggal menyisakan dirinya. Phil Jones yang sudah kembali dari cedera diprediksi akan kembali menjadi bek tengah lagi bersanding dengan Blind. Sementara itu, Cameron Borthwick-Jackson akan diistirahatkan dan Young akan menggantikan posisinya di bek kiri. Mulai posisi tengah hingga depan tak akan banyak mengalami perubahan, hampir seperti saat menghadapi Bournemouth pada pekan sebelumnya. Martial kembali menjadi ujung tombak didukung tiga pemain di belakangnya, Depay, Mata, Lingard. Dan Carrick akan mengisi lini tengah bersama Schneiderlin. MU mestinya bisa menang mudah kala saat menjamu Norwich. Klub yang sekarang diasuh Alex Neil tersebut, selalu mengalami nasib buruk kala bertemu dengan MU. 14 kali bertemu, Norwich kalah sebanyak 11 kali dan hanya menang dua kali. Meski demikian, bukan berarti Norwich tak punya kesempatan menang atas MU. Jika melihat lima pertandingan kedua tim di semua kompetisi, Norwich bahkan lebih baik karena bisa mengemas lima poin; satu kali menang dua kali imbang. Sementara MU hanya tiga poin. Tak ada masalah cedera di tengah skuat Norwich sambut pertandingan ini. Hanya Matthew Jarvis dan Andre Wisdom tak bisa bermain. Hoolahan yang selalu tampil apik sepanjang musim ini, dipastikan bisa diturunkan. (bsf )

Rooney

Schneiderlin

Oscar Hoolahan

Tettey

Dorrands

Bennett

Ruddy

Basssong

Martial Varela

LOUIS

VAN GAAL LIMA LAGA TERAKHIR MAN UNITED 12/12/15: Bournemouth 2-1 08/12/15: Wolfsburg 3-2 05/12/15: Man United 0-0 28/11/15: Leicester 1-1 25/11/15: Man United 0-0

Manchester United (4-2-3-1) Pelatih: Louis van Gaal

Man United Man United West Ham Man United PSV

SOUTHAMPTON

V

HEAD TO HEAD 26/04/14: Man United 4-0 28/12/13: Norwich 0-1 4-0 29/10/13: Man United 02/03/13: Man United 4-0 17/11/12: Norwich 1-0

Brady

INDOSIAR

Norwich Man United Norwich Norwich Man United

TOTTENHAM

Spurs karena di laga itu mereka tampil dominan hampir di semua aspek. Mereka unggul penguasaan bola 56%-44%, juga lebih banyak mengancam. Spurs melepaskan 20 tembakan di mana delapan tepat sasaran, sedang Newcastle cuma punya delapan percobaan di mana empat yang mengarah ke gawang. Hasil itu disebut Erik Lamela tak lebih dari sekadar kesialan semata. Kini menatap laga tandang di St. Mary’s Stadium, Sabtu (19/12/2015) malam WIB, Spurs ingin kembali ke rel yang benar. “Kami kecewa dengan laga terakhir kemarin, karena hasil akhirnya. Tapi kami percaya diri bisa mengubah keberuntungan kami saat melawan Southampton,” kata Lamela dikutip Standard. “Kami semua tahu ini adalah se-

12/12/15: Norwich 05/12/15: Watford 29/11/15: Norwich 21/11/15: Chelsea 07/11/15: Norwich

Norwich City (4-4-1-1) Pelatih: Alex Neil LIMA LAGA TERAKHIR NORWICH 1-1 Everton 2-0 Norwich 1-1 Arsenal 1-0 Norwich 1-0 Swansea

LIVE

Laga Penebus Dosa KEKALAHAN dari Newcastle United jadi sebuah noda untuk laju apik Tottenham Hotspur. The Lilywhites pun bertekad menebusnya kala bertandang ke Southampton akhir pekan ini. Spurs takluk 1-2 saat menjamu Newcastle akhir pekan kemarin. Meski unggul lebih dahulu lewat Eric Dier, mereka lantas kebobolan oleh Aleksandar Mitrovic dan Ayoze Perez. Hasil negatif itu menghentikan laju 14 laga tak terkalahkan Spurs di liga. Tim besutan Mauricio Pochettino itu memang memulai musim dengan takluk dari Manchester United, tapi kemudian mencatatkan rangkaian tak terkalahkan di mana mereka memetik enam kemenangan dan delapan kali imbang. Kian mengecewakan untuk

Sabtu (19/12) Pukul 22.00 WIB

Olsson

buah laga sulit, kami tahu mereka dan sadar bahwa mereka adalah tim yang sangat bagus. Tapi kami juga merupakan tim bagus jadi semoga kami bisa menikmati sebuah laga yang bagus,” imbuhnya. Musim kemarin, Lamela mencetak satu gol kala timnya bertandang ke Soton, meski harus puas dengan hasil imbang 2-2. Tak ada misi khusus dari eks AS Roma itu untuk mengulangi torehan tersebut, namun menegaskan hasratnya untuk membantu tim menang. “Gol saya di Southampton musim lalu adalah sebuah memori bagus. Tapi itu sudah masa lalu sekarang. Saat ini kami perlu memikirkan soal Southampton lagi dan perlu menang akhir pekan ini,” demikian dia. (bsf )

2 SABTU (19/12) PUKUL 22.00 WIB

Erik Lamela


REPUBLIK BOBOTOH

SABTU, 19 DESEMBER 2015

C5

Keluarga dan Lingkungan Tanamkan Fanatisme SEJAK kanak-kanak, Yana Umar sudah di bawa orangtuanya menonton langsung pertandingan Persib ke Stadion Siliwangi. Namun dia baru berani datang seorang diri ke stadion pada saat bergulir musim kompetisi Liga Perserikatan 1990. Dari keluarganya inilah yang mengenalkan kepada Yana sensasi menonton langsung di stadion, hingga dia bisa menjadi saksi hidup pemain Indonesia pertama

yang mampu menciptakan gol dari eksekusi sepak pojok. “Sebelum tahun 1990, sudah di bawa sama orang tua, walaupun jarang. Tapi sejak tahun 90, pertama menonton Persib sendiri, pas lawan Bengkulu. Saya lihat sendiri Wawan Karnawan di depan mata, pemain pertama yang tendangan penjuru langsung masuk ke gawang,” bebernya. Disamping peran keluarga,

lingkungan sekitar rumah Yana juga turut membentuk fanatismenya dalam mendukung kesebelasan Maung Bandung. Menurutnya, dalam satu lingkungan di sekitar rumah orangtuanya, semua warga merupakan penggemar Persib. Salahsatu teman dekat Yana di lingkungan tersebut yakni Ayi Beutik, yang kemudian dikenal sebagai seorang panglima Viking Persib Club. Namun sayang, sosok sentral

di organisasi sekaligus sahabatnya itu lebih dulu tutup usia pada Agustus 2014 lalu. “Memang selain karena orang tua, lingkungan saya semuanya cinta Persib. Saya tetanggaan sama Almarhum (Ayi Beutik). Kalau pas lagi kumpul di gang itu pasti ngobrol soal Persib, dari situ saya mulai bareng sama Almarhum ke stadion,” pungkasnya. (asep pupu/ddy)

SEMPAT JADI PEMAIN BOLA SIAPA sangka, sosok Dirigen Viking Persib Club (VPC) Yana Umar sempat memiliki citacita menjadi bagian dari kesebelasan Persib Bandung. Ini sepenggal ceritanya. Oleh : Asep Pupu SB

Y

ana memang sempat bergabung dengan sebuah Sekolah Sepak Bola (SSB) di Bandung. Hanya saja, hasratnya menonton Persib lebih besar ketimbang harus bermain sepak bola yang membutuhkan banyak energi dan fisik prima. “Cita-cita dulu sebetulnya ada keinginan menjadi pemain Persib. Sempat ikut SSB Setia di Tegalega, tapi latihannya cuma ikut tiga bulan, karena lebih ingin nonton Persib daripada berlatih,” tutur Yana belum lama ini. Diakui Yana, saat dia berdiri di tribun untuk memberikan dukungan kepada skuat Persib, memberikan kesan tersendiri. Sehingga dia tak ingin ketinggalan menyaksikan pertandingan Maung Bandung. “Kalau gak nonton Persib langsung, rasanya ada yang kurang, sedih, nyesel. Makanya dari dulu belum pernah gak nonton, sakit juga maksain,” cetus Yana. Bahkan, ketika Yana baru saja melepas masa lajang, keesokan harinya dia langsung pulang dari rumah mertuanya, lantas menuju stadion. “Sampai waktu nikah, besoknya Persib main, jadi sudah nikah saya langsung kabur ke stadion” imbuhnya. Bagi Yana, berdiri di tribun stadion sebagai seorang suporter justru memberikan kebahagiaan lebih besar, daripada dirinya harus mengolah si kulit bundar di atas lapangan hijau. Sebagai warga asli Bandung, Yana merasakan fanatisme kedaerahan sangat tinggi, manakala sedang menyaksikan Persib unjuk kebolehan. Apalagi saat itu, gengsi kedaerahan begitu kental pada saat Maung Bandung mentas di era Liga Perserikatan. “Kebahagian yang belum tentu bisa dirasakan orang lain. Karena jadi suporter Persib itu sama dengan membela nama daerah sendiri,” ujar pria bertubuh gempal ini. Karena kegemarannya menonton Persib ini begitu tinggi, Yana pun bergabung dengan beberapa teman yang bertemu di stadion ketika sama-sama sedang menyaksikan kesebelasan Maung Bandung, hingga akhirnya membentuk sebuah organisasi, VPC. Setiap pertandingan berlangsung, Yana selalu terlihat di atas pagar samping lapangan, menjadi seorang derijen dan memimpin teman-temannya untuk menyanyikan yel-yel dukungan, ataupun variasi gerakan. “Di antara suporter lain, Viking memang yang paling aktif duluan kalau ke stadion bikin spanduk dan bendera. Spanduknya berisi semacam kritikan, motivasi, dan lainnya,” tandasnya. (ddy)

YANA UMAR

Gorowok Bobotoh 089501691245

Met pagi Inkor,tuk pak ustad Imam Nahrawi apa karya nyata yang dihasilkan tim Transisi kok gak kedengaran,gaungnya. Makasih +62896350023xx Persib Jangan Ragu Untuk

Menampilkan Pemain Pemula Dan Binaan Lokal Supaya Pembinaan Berkesinambungan Idealnya 30% Muka Lama 70% Muka Muda Bila Perlu Tanpa Pemain Asing ( Ihwan N Malausma) +62813130321xx

Met pagi inkor,dengan kehadiran sosok menejer seperti Pa H.UMUH. akan meningatkan ambisi para pemain,karna beliau bisa dikatakan sbg bapa angkat,nasehat/wejangannya sll diterima oleh para pemain seperti SUPARDI NASIR jelas merasa kehilangan sosok beliau.andaikata beliau menjadi direktur utama PT. PBB pasti ga akan kacau seperti sekarang.dn pemainpun ga akan ada yg hengkang.kembalilah P.Haji UMUh.Yayan Kopo gng lapang 3 bandung. +62896269554xx WOW PERSIB JUARA ISL DAN PIALA PRESIDEN ;HEBAT SAMBUTAN

MERIAH MENGGEMA ; TAPI KINI SEDIH DAN TIDUR NYENYAK ; BANGUN BANGUN BANGUN DAN BANGKIT KEMBALI AYO BANKIT JANGAN BANGKRUT (IHWAN N MALAUSMA) +62813130321xx Met pagi inkor,buat para bobotoh sejati jawa barat khususnya sekarang mah jng selalu menyalahkan pelatih,karna pa Djanur sudah membuktikan tim persib masuk kasta tertinggi sbg juara.setahun sudah 3 gelar didapat oleh persib dngn kpl pelatih jajang nurjaman.piala walikota pdng,ISL dn trakhir piala presiden.dngn begitu Pa

djajang nurjaman msh pantas punya predikat kepelatihan.Kedepannya kita berdoa mudah2an dengan masuknya pemain muda persib bs menyandang lg gelar juara.hidup persib sekali persib tetap persib. buat pa H Umuh yg punya kanyaah ka persib saya doakan supaya beliau sll diberikan kesehatan .trima kasih inkor jylah terus jngn smp padam. +62896269554xx As punten kapengurus persib pemainnabinaanpersib aslli jabar asingna 3 nusae coahna gentos havrnuhun bun tipengamat persib anusejati mewakili wg jabar +62822402220xx


HEALTHY CARE INFO REDAKSI REDAKSI Inilah Koran mengundang para dokter, ahli farmasi, ahli gizi, serta pakar kesehatan bersertifikasi untuk berbagi wawasan. Naskah, data diri, serta foto dikirim ke redaksijabar@inilah. com atau auraricky@gmail.com. Informasi: Ricky Reynald Yulman 08156089745.

SABTU, 19 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

A5 C6

Bersih Diri dan Lingkungan Efektif Cegah Diare ILUSTRASI NET

Santosa Hospital Bandung Central Jl Kebonjati No 38, Bandung, 40181

(022) 4248555

Rumah Sakit Al Ihsan Jl Ki Astramanggala Baleendah

(022) 5940872

RS Al Islam Jl Sukarno Hatta 644

(022) 7562046

RS Mitra Kasih Jl Raya Cibabat 341 Cimahi

(022) 6654852

RS Immanuel Jl Kopo 161 Bandung

(022) 5201656

RSUP Hasan Sadikin Jl Pasteur 38

(022) 2034953

Rumah Sakit Dr Salamun Jl Ciumbuleuit 203 Bandung

(022) 2040161

Rumah Sakit Kebonjati Jl Kebonjati 152 Bandung

(022) 6014058

RS Mata Cicendo Jl Cicendo 4 Bandung

(022) 431280

RS Muhammadiyah Jl Banteng 53 Bandung

(022) 7301062

RS Rajawali Jl Rajawali Barat 73 Bandung

(022) 6031087

RS Santo Yusup Jl Cikutra 7 Bandung 40124

(022) 7208172

RS Santo Borromeus Jl Ir H Juanda 100 Bandung

(022) 2552115

Rumah Sakit Umum Cibabat Jl Raya Cibabat 140 Cimahi

(022) 6642696

Rumah Sakit Tedja Jl Laks L RE Martadinata 97 Bandung

(022) 4234130 (022) 234386

RS Bedah Halmahera Jl RE Martadinata

(022) 4206061

RS Bhayangkara Sartika Asih Jl Moh Toha 369 Bandung

(022) 522 9544

RS Mitra Anugerah Lestari Jl Calibago 76 Cimahi

(022) 6027204

RS Mary Jl KH Ahmad Dahlan 1 Bandung

(022) 7306709

Melinda Hospital Jl Pajajaran 46 Bandung

(022) 4222788

RS Lanud Sulaiman Jl Terusan Kopo Bandung

(022) 5409608

RS Elim Medical & Dental Center Jl Jend Sudirman 190

(022) 6029696

RS Jiwa Pusat Cimahi Jl Kolonel Masturi KM 7 Cisarua, Bandung Barat

(022) 2700260

RSU Bungsu Jl Veteran 6 Bandung

(022) 4231550

RS Sukapura Jl Kawaluyan 70 RT 007/07 Bandung

(022) 7303926

RS Cahya Kawaluyaan Jl Margahayu Raya Barat VIII 20 Bandung

(022) 7217711

RS Ginjal Ny RA Habibie Jl Tubagus Ismail 46 Bandung

(022) 2501985

RS Bina Sehat Jl Raya Dayeuhkolot 325 Bandung

(022) 5207965

RS Cahya Kawaluyaan Jl Parahyangan Kota Baru Parahyangan

(022) 6803700

RSUD Ujungberung Jl Rumah Sakit, Bandung

(022) 7800017

RS Paru Dr HA Rotinsulu Jl Bukit Jarian No 40 Ciumbuleuit

(022) 2034446

RSUD Soreang Jl Alun-alun Utara No1 Soreang

(022) 5891355

Apotek Kimia Farma 43 Jl Buah Batu No 259

(022) 730 5019

Apotek Kimia Farma 58 Jl Rumah Sakit No. 4

(022) 203 9228

Apotek Kimia Farma 9 Jl Braga No 24

(022) 421 6371

Apotek Kimia Farma 11 Jl Diponegoro No 40

(022) 721 6668

Apotek Kimia Farma 12 Jl Ir H Juanda No 1

(022) 7274964

Apotek Tegal Lega Jl BKR 200

(022) 4203563

Apotek K-24 MARGA ASIH Jl Marga Asih No162

(022) 7514623

Apotek K-24 SARIMANAH Jl Sarimanah Raya No 23, Sarijadi, Bandung

(022) 2008535

Apotek K-24 KOPO SAYATI Jl Kopo Sayati No 103 C

(022) 5419065

Apotek K-24 TERS JAKARTA Jl Terusan Jakarta No 37, Bandung

(022) 7210466

Apotek K-24 MOCH TOHA Jl Moch Toha No 355 B-C, Bandung

(022) 5226482

Apotek 24 Jl A.H Nasution Km 6,7 Cikadut

(022) 72211747

Apotek 24 Laswi Jl Laswi No.1A, Bandung

(022) 78217000

Apotek 24 Kiara Condong Jl Ibrahim Aji No 304, Bandung

(022) 87342150

Apotek 24 Antapani Ruko Arcade Jl Terusan Jakarta No 220-G, Bandung Apotek 24 Baleendah Jl Cikarees Mekarsari No 9, Dayeuhkolot

RSB Restu Ibu Jl Holis No. 234 RS Limijati Jl RE Martadinata No 9

(022) 7277783 (022) 88882470

(022) 6010603 (022) 420770

RS Bersalin Astana Anyar Jl Astanaanyar No. 224

(022) 5201139

Ibu dan Anak Sukajadi Jl Sukajadi No 149

(022) 204 4002

Rumah Bersalin Al-Islam Jl Awi Bitung No 29-31

(022) 7208284

Ibu dan Anak Hermina Pasteur Jl Pasteur No 107, Bandung

(022) 6072525

Rumah Bersalin Wening Galih Jl Kopo No 18 Bandung

(022) 6015716

Rumah Bersalin Buah Hati Jl Grand Hotel No 66 Lembang

(022) 278 4774

Rumah bersalin Dr Ahmad Biben Jl Maskumambang 39

(022) 7309191

Rumah Bersalin Melati Bunda Jl Kiaracondong 1-A/304

(022) 7311759

Rumah Bersalin Harapan Kita Jl Cijerah No 47

(022) 602 2102

Rumah Bersalin Kartini Jl Pahlawan No 48

(022) 7200715

Klinik Mutiara Cikutra Jl Cikutra No 115 A - Bandung

(022) 721 6058

RSB Tedja Jl RE Martadinata (Riau) No.97

(022) 423 4130

Rumah Bersalin Suci Jl Golf Barat No 23

(022) 773786

RSB Emma Poeradiredja Jl Sumatra No 46-48

(022) 4205437

Klinik Bersalin Bidan Mira Karmila Jl Pagarsih Gg Pasantren 140/88

(022) 6021206

Klinik Bersalin Kumala Bunda Jl Pungkur 105, Bandung

(022) 4204846

Rumah Bersalin Permata Hati Jl Taman Kopo Indah Raya 99-A

(022) 5424215

Rumah Bersalin Khadijah Umul Muminin Jl Sarimanah II 81 Sarijadi Sukasari

(022) 2019177

HAMPIR semua orang pernah mengalami diare. Tapi masih banyak di antara kita tidak paham langkah tepat menangani diare. Oleh: Ricky Reynald Yulman

P

enyakit diare cukup sering ditemui dalam kehidupan seharihari. Seakan tak kenal usia, jenis kelamin, suku, agama, ras, maupun golongan. Peningkatan kasus diare biasa terjadi di musim hujan, serta di daerah permukiman yang kurang terjaga kebersihannya. Laman Bidanku.com mencatat, diare termasuk satu dari empat penyakit yang sering dialami banyak orang ketika memasuki musim hujan. Tiga penyakit lain yaitu infeksi saluran pernapasan akut, flu, dan tifus. Pada curah hujan tinggi biasanya makin banyak pula volume debu beterbangan yang dapat mencemari makanan dan minuman. Boleh jadi debu tadi membawa kuman dan parasit pemicu diare. “Untuk mencegah diare, terutama pada anak-anak, hindari penggunaan air hujan untuk mencuci peralatan dapur apalagi alat makan anak-anak karena tidak higienis. Jika dilakukan justru mempermudah kuman masuk ke dalam tubuh,� jelas laman ini.

Diare sendiri merupakan reaksi tubuh untuk mengeluarkan racun maupun zat berbahaya dari dalam tubuh. Ditandai meningkatnya frekuensi buang air besar, lebih dari normal. Kotoran yang dibuang seringkali berupa cairan encer, berwarna pekat, dan berbau lebih tajam. Seperti dilansir sehatmanfaat.com, situasi ini terjadi karena masuknya bakteri ecoli ke dalam tubuh manusia. Kontaminasi dengan bakteri ini berlangsung akibat sistem pengolahan makanan yang tidak sehat. contohnya, malas bersihkan sayur serta buah sebelum saat dikonsumsi. Masih ada beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk menangani diare dengan tepat dan mampu menurunkan tingkat kematian akibat diare. Berikut ini tindakan yang dapat dilakukan. Perbanyak minum air, karena waktu diare tubuh mengeluarkan banyak cairan dari tubuh hingga butuh cairan pengganti. Minum air cukup dapat menghindari pasien dari dehidrasi. Dianjurkan minum air putih, jus buah maupun sayur bening yang mengandung cukup banyak air. Jangan minum alkohol. Saat diare sistem percernaan terganggu hingga usus tidak dapat bekerja normal. Minum minuman beralkohol justru membuat sistem pencernaan kian terganggu. Istirahat cukup dan jangan tidur terlalu malam dan bangun terlampau pagi. Sistem percernaan juga butuh istirahat agar dapat kembali berfungsi normal. Tidur cukup meringankan tanda-tanda diare. Minum oralit tidak hanya ampuh menangani diare tapi juga membantu mencegah

dehidrasi. Oralit yang mengandung larutan garam serta elektrolit ini ampuh menghimpit frekuensi buang air besar yang tidak lumrah. Minum teh dapat menenangkan perut dari rasa nyeri serta perih. Beragam jenis teh dapat diminum mulai dari teh hitam, jahe, teh raspberry, chamomile, oolong, sampai teh hijau. The dapat dicampur air perasan lemon secukupnya. Minum cuka apel juga dapat menangani diare dengan cepat dan tepat. Cukup mencampurkan beberapa tetes cuka apel ke dalam jus atapun air putih. Minumkan pada pasien diare secara berkala sampai diare mampet. Kunyit serta air hangat. Minum air hangat dicampur perasan kunyit berguna untuk melancarkan sistem percernaan agar kembali normal. Jangan remehkan diare pada anak. Jika anak terkena diare dan sering buang air besar, segera lakukan pertolongan pertama dengan memberinya cairan oralit. Kemudian periksakan ke dokter agar penanganan diare yang dialami benar-benar tepat. (rey)

UPAYA PENCEGAHAN DIARE Selalu mencuci tangan sebelum menyentuh makanan Menjaga kebersihan alat-alat makanan Selalu menutup rapat makanan dan minuman Sebaiknya air yang diminum dan dimasak sampai matang Membiasakan makan di rumah dan kurangi jajan di luar Buang air harus sesuai persyaratan sanitasi standar

Tips Kesehatan

Waspada Jika Diare Disertai Gejala Dehidrasi DEHIDRASI karena diare dapat memicu masalah serius, khususnya pada bayi, anak, lansia, serta orang dengan masalah kesehatan tertentu. Maka penting bagi kita mengetahui gejala dehidrasi, serta cara mengatasi keadaan yang dapat mengancam jiwa atau kematian ini. Dehidrasi Ringan Muka memerah, rasa haus yang sangat, kulit hangat dan kering, tidak buang air atau volume urine berkurang atau berwarna lebih gelap, pusing dan lemah, kram pada otot kaki dan tangan, menangis dengan sedikit atau tidak ada air mata, mengantuk, mulut dan lidah disertai berkurangnya air liur. Dehidrasi ringan dapat diatasi dengan minum cairan sedikit-sedikit namun dengan interval pendek (sering). Untuk bayi dan anak-anak yang muntah atau diare, berikan rehidrasi oral seperti oralit. Dehidrasi Sedang Tekanan darah menurun, pingsan, kontraksi yang kuat pada otot lengan, kaki, perut dan punggung, kejang, perut kembung, gagal jantung, dan ubun-ubun cekung, denyut nadi cepat dan lemah.

Dehidrasi Berat Gejala-gejala dehidrasi ringan terlihat semakin jelas dan mengarah pada keadaan yang lebih berat dengan gejala berkurangnya kesadaran, tidak buang air kecil, tangan teraba dingin dan lembab, denyut nadi semakin cepat dan lemah hingga tidak teraba, tekanan darah menurun hingga tidak terukur, kebiruan pada ujung kuku, mulut, dan lidah. Dehidrasi sedang hingga berat biasanya membutuhkan rawat inap dan perawatan intensif di rumah sakit. Cairan

intravena diberikan berikut penggantian cairan elektrolit. Elektrolit dan parameter penting lainnya, seperti tanda-tanda vital harus dipantau secara kontinyu. Untuk kasus dehidrasi yang komplikasinya sampai mengancam jiwa seperti gagal ginjal dan syok hipovolemik, maka diperlukan tindakantindakan penunjang kehidupan. (ricky reynald yulman)

ILUSTRASI NET

RS Advent Jl Cihampelas 161 Bandung


www.inilahkoran.com

SABTU, 19 DESEMBER 2015

IKLAN BARIS

BERLANGGANAN?

022- 6127 865 SMS : 022 6171 1593

TARIF IKLAN

Iklan halaman 1 FC Banner di atas lipatan FC di bawah lipatan Display Full Color (FC) Display Black White (BW) Kolom Baris

INFORMASI PEMASANGAN IKLAN HUBUNGI ICA 0859 7405 6108, TORIZA 0821 2666 8011, RHESA 0858 6320 0116, AZIR 0812 3109 0066, YOGI 0819 1019 6415, IVY 0817 22 8704, AHMAD 087885793898

Rp 65.000/mmk Rp 55.000/mmk Rp 40.000/mmk Rp 30.000/mmk Rp 25.000/mmk Rp 15.000/baris

(min 2 Baris max 10 Baris)

C7 BIRO JASA

RUPA-RUPA

BIRO JASA ASTINA Melayani: Perpanjangan STNK, SIM, mutasi & BBN dlm/luar Kota. Tlp: 92700876 Jl Amir Mahmud No 22 Cibabat, Cimahi

AHLI BANGUNAN

RENOVASI RUMAH Bikin canopi, pagar teralis, kitchen set. Hub: Roni 022-70808222

L230214

L140314

ALISA JAYA Bengkel Las Listrik. Mengerjakan Pagar Tralis, Besi, Tempa, Pintu, Handerson,Dll. Mnrm Las Pangglan JL. Trs Cikajang Ry Antapani No77A Tlp: 085324207815

Antar courier melayani city courier. Antar jemput barang maupun ­dokumen, pesan makanan, obat/apotik. Antar jemput anak sekolah. T: 0251-8393969/081804977141/081806680093 B120715

BIRO PERJALANAN

L260214

AHLI GIGI

“SEMPURNA” Ahli gigi palsu. Trm panggilan psng & perbaikan gigi palsu Bahan bagus bergaransi. Jl Margacinta No 182. Tlp: 7511975/081573779222

FESYEN

KAFE

D’COFFE CAFÉ Dengan menu utama kopi MD PLAZA LT.2 A

KARTU KREDIT

Tutup kartu kredit/KTA dgn jalur pemutihan hny byr 30% dr tagihan, hutang lunas. Hub: 082318401081 jeksen

ELEKTRONIK

“SAMSUDIN” Ahli Gigi Palsu, terima panggilan pasang & perbaikan dengan harga murah kwalitas bagus. Jl Batu Api No. 9 (dkt lampu Merah Bubat) Tlp.082117549000/0817624517. Pin BB5J7B50B5

TIANET COMPUTER SYSTEM Sales, PC hardware, notebook, networking, service, upgrade. Jl Sidomukti No 99D Sukaluyu Bdg. Tlp:2516921/2504980/70776921 L260304

L220314

“RAVI DENTAL” Ahli pasang gigi. Trm panggilan cepat, murah, bergaransi. Jl Dr.Junjunan No 83 Pasteur. Tlp: 022-70223271/085222202352

PROMO KREDIT Elektronik&Furniture, TV, LCD, LED, Kulkas, Kursi, Lemari, Sring Bed Dll. Syarat KTP & KK. Tlp: 022-92092939/087822637736 L110304

ETALASE

L070314

AKSESORI

DUNIA PAYETTE Grosir/eceran, aneka renda2 & payet/accessories. Pasar Baru Lt 2 Blok A 2 No 9. Tlp: 022-4245778/0817707771

JUAL 4 GEROBAK,ETALASE & KULKAS,FREZEER. COCOK YG MULAI USAHA KULINER, FCOPY, KONTER HP, SEMBAKO. BS BELI SATUAN. Jl.Ry ciomas sblh tkg cukur dpn perum. Vila ciomas indah dkt kec. Bogor HP. 085890081234. B140315

L270314

ELSI JUAL: Accesories , Kerudung & ­ Aneka pakaian dalam Pria & Wanita. MD PLAZA Atrium LT.Dasar 00

MIAOW AQUARIUM SEDIA: Beraneka Macam2 Ikan Hias Air Tawar, Aquarium,Makanan, Obat2an Ikan. Sadang Tengah III No 26 Sadang Serang Bdg Tlp: 022-2503112 L080114

“LILI AQUARIUM” Menjual Rupa2 ikan hias & akuarium. Jl Kebon Kawung No 25 Bandung Tlp: 081320654583 @: www.liliaquarium.com

FESYEN

Ting-Ting Colection Menjual Macam2 Busana Muslim, Muslim modern, gamis, kaos korea, hongkong, rok hamil, Dll. Tlp: 022-4246006 BB 29A49207. Lt 3 Blok C2 No 16-17 Pasar Baru MEDWAN JEANS Menjual bahan2 jas, jean, loreng, aska & menerima jahitan. Pasar Baru Lt.2 C1 No 1,2. Tlp: 022-4245700

ALAT HIBURAN

“RAJA DVD MOVIES” Sedia Bermacam2 DVD, MP3, VCD, Komplit. Hrg Murah. Grosir&Eceran MD Plaza No 316-317 Lt3 L190314

ALAT MUSIK

“WARSEN MANG DIMAN” Pengrajin alat2 karawitan sunda, kacapi, gamelan, calung, kendang, alat kasidah & nasid. Terima service. Jl Soekarno Hatta (Sekelimus) 577. Tlp: 087823631555

TOKO KAMIDIA Menyediakan pakaian, kerudung & manset. Pasar Baru Lt 1 Blok A2 No 35-36, Lt D2 Blok K No 30-31. Tlp: 022-4246517/0812207018888 L200414

THREE G Menjual bermacam2 bahan batik modern & ­tradisional, menerima jahitan (tailor). Pasar Baru Trade Centre Bdg Lt.2 BI No 47, 52 & 42. Tlp: 022-424577/4245769 L200414

SEROJA JAYA Jual busana muslim 2 in 1, 3 in 1, kebaya, sarung laki2, sarimbit, Dll. Tlp: 08122359263 Pin: 266DF80A Hilus H

L180314

“SUNDA CREATIVE” Menyediakan alat musik tradisional, gamelan besi,kuningan,perunggu,angklung, calung,kecapi,rebana,marawis Dll. Jl Soeta No 3 Bandung Tlp: 022-91120804/081910000400 BB 22DB3E13. aditrax@gmail.com L160214

BAHAN BANGUNAN

“JATI ALUMUNIUM” Terima pesanan/panggilan, buat m ­ acam2 kaca, etalase, kusen a­ lumunium, rolling door, folding gate, dll. Jalan Babakan Jati I No 88 Kircon. Hub: Dadang Tlp: 085320072196 L040214

BENGKEL

L200414

MAESTRO COLLECTION Grosir & Eceran Macam2 Jaket, Switer, Jaket Kulit Asli, Jas Asli, Kemeja & Kaos. Pasar Baru Lt. 3 Blok A2 No. 18-19-20. Tlp: 022-4245804 L020114

“UMMY FASHION” SEDIA: Sarimbit & Non Sarimbit. Pasar Baru Lt. 4 Blok C No. 8F. Pasar Baru Lt. 3 Blok C2 No. 20G. Tlp: 081220281174

L180314

“DYLLY VARIASI” Trm Psng/Service remote control, kaca film, ornamen, power window, tape mobil, bungkus jok, dll. Jl Ters Kircon No 359 Bandung. Tlp: 022-7311960 L110214

BINATANG

BINTANG PETSHOP Terima mandikan hewan kesayangan anda & aneka macam cat/dog food GRATIS delivery Hub: 081395055052 pin BB.2BB1951E Jl.gegerkalong hilir NO.107 B2401014

BIRO JASA

L250314

KEPERLUAN PESTA

00

L020114

ABAY JERSEY Jersey Grade ORI Cuma 100Rb/Pcs Jl Rmh Sakit No 55 UBER SEDIA: Stelan Futsal, Cutting Polyflex,Dll Hub:081210582898 BB 746F90D9

L180314

L130114

“WINS COLLECTION” Menerima pesanan/menjual busana ­muslim, menerima jahitan pria & wanita. Jl Cipalago Girang No 42B (Samping ­Angkasa) T: 022-76126573/082128284949 Pin BB 235F6BF8 L200214

“ZELFANNY FASHION” Busana Muslim Dewasa & Anak2, ­Accesories. Berbagai macam Kerudung dengan Harga Grosir. Pasar Baru Trade Centre Lt. 3 Blok A1 No. 07 Tlp: (022) 61121616 AMANAH MUSLIM Aneka: Garment Perlengkapan Muslim & Haji Produk Dalam/Luar Negeri Pasar Baru Trade Centre Tlp: 022-4245939/08156172083 L281213

MEBEUL

“NUSAWANGI” Wood Processing & Trading Menerima Pesanan Kusen, Pintu, Meubeul & Menjual Kayu Sebrang & Lokal Jl Ters Jkt No 7, Jl Cisaranten Kulon No 112 Bdg TLP : 7205973/08122450500/61666767 L070114

ACEP MEBEUL Menerima Pesanan & Service Kursi,Lemari, Kitchen Set Dll. Hub Acep Koswara Jl Sukasirna No 107/208 Rt 06/03 Bdg. Tlp: 082121888308

MODAL

Otomotif KKB Jaminkan bpkb dr thn 92 up truk minibus gratis angsuran. bisa yang masih kredit. solusi keuangan.proses cpt mudah. Hub: 081287612384, 87873262882,08561172025 Pinjaman Dana Tunai jaminan BPKB motor & mobil. Hub: Firman 0821 1997 6060

MADU PAHIT SUPER AL-MAHAZ Menurunkan koresterol & mempercepat ­penyembuhan diabetes melitus Hub: 081320042025

L180214

KLINIK THERAPY HERBAL “HIMALAYA” Spesialis mata & ambein tanpa operasi.­ Mengobati: Katarak, rabun, gloukoma, ­slindris, min, plus Dll. Buka: Senin s/d Minggu termasuk hari libur. Tlp: 022-61316971 L210214

KOMPUTER

CV. GLOBAL INTI PERSADA Mnrm: Refil toner/tinta, service printer, recycle, compatible toner cartridge printer MURAH, berkualitas. Antr/jmpt GARTIS. Jl Cibeunying Kolot 98A Bdg. Tlp: 022-2517604/081573098806 B230414

KOST

Jual kos2an 6 kmr 2 kmr mandi, wilayah ­Jatinangor depan kampus IKOPIN hrg 300jt Hub : 082115382283 / 08122040404 B100815

KURSUS

Peluang Usaha Era Digital 2014. DAFTARKAN No HP anda jd sarana + pnghsln 50rb-600rb/hr. diprogram teknologi dari VSI Ustd Yusuf Mansur. Tnp ganggu aktivitas, siapapun & dimanapun. www.klikvsi.com. Hub: 082371712228 BB 2302324

L260114

FAV MUSIC & EDUCATION COURSE Jl Artileri No 4A Sangkuriang-Cimahi Tlp/SMS: 085221518821, Email:fitriavoice@ymail.com FB: Fitria Voice, Twiter: @FAVmusic

“BUANA BARU” Kursus mengemudi, Anda blm bisa ­nyetir? ­ Datanglah pada kami dgn instruktur berpengalaman & teknik2 ­tertentu. Dijamin anda bisa. Jl Trsn Bubat No 105 Tlp: 022-708040571/7538047

LOUNDRY

“SIMPLY FRESH” Laundry 237 Kilat, Bersih Wangi & Rapih. Terima Pick Up & Delivery. Jl ­Margacinta No 99. Mustika Hegar Regency RB 4. GARANSI Tlp: 022-61118080. L190114

TEKSTIL

Anda Butuh Dana Tunai? Kami siap membantu Untuk pendidikan sekolah & renovasi rumah. Hub: 022-91281380/087822590666 L080314

Butuh Dana Cepat “Kami Solusinya” BPKB Mtr Th’90 Up Persyaratan ringan,tanpa survey langsung cair, Bisa semua plat nomor. Hub: Benny 02292487993/083807098821/ 087825598236/082127653899 L040314

BPR Mitra Kanaka Terima jaminan BPKB Mbl’88 Up, Mtr’00 Up, AJB Sertifikat. Hub: Bp. Nana Jl Rmh Sakit (Ruko Angrek Residence A No BC Uber) 081394423191/022-95677090 L040314

Anda Bth Dana Cpt Jmn BPKB Mtr’97Up Mbl’87 Up. Proses Cepat T:93366917/087822002338/ 089683552580 L160214

“PINJAMAN DANA” Jaminan BPKB ­Mobil/Motor. Tanpa Survey. Aplikasi di Jemput. Hub: 022-61687828/081321705119 Iman 130114

“Solusi Dana Cepat” 1 Jam cair Jaminan BPKB mbl Th’90 Up/85’Up. Bisa take over. Pt MDPU F mncr mrktng (emo) mtr Penghasilan tnggi tak terbatas. Ijazah min SMP. Hub: Iwan Priyanto T: 022-92788674/085221422152 L110214

“PINJAMAN DANA TUNAI LANGSUNG CAIR” Jaminan BPKB Mtr Th’04 Up Mbl Th’97 Up bs take over. KSP Berkah Waluya.Jl Margacinta No 96B ­ Hub: Panpan/Yayan 61562128/96056383 L210214

OPTIK

OAKLEY QUANTUM & OAKLEY MAGNUM Untuk sepeda. Termurah, Hrg Rp 195 rb 6 lensa. Jl Kadipaten RY No 48 Antapani Bandung. Tlp: 082115608380 L040414

“HADII OPTIKAL” Periksa mata gratis,trima resep dokter, paket Frame+ Lensa Rp.150 rb (Promo) Softlen warna 6 bln 50 rb. Jl.Margacinta No. 50. Tlp.022 61675982 / 08124841369. Pin 221E24BB

VILA

Sewa Villa/hari Plus kolam ­pancing ikan. Daerah Lembang/Maribaya. Tlp: 2034593. Harga NEGO

B170315

Kuliah Cepat, Singkat, Resmi, Legal dan Terakreditasi LANGSUNG IKUT WISUDA, Hub: 081290899199

L230214

MOBIL

B110415

PERCETAKAN

HONDA

“MC ABADI “ Percetakan dan ­Souvenir Promo), Payung, Mug, Jam Dinding, T-Shirt,Pin,Ballpoint, dll. Jl Margacinta No.28 Tlp.022 70873660. Email: mcabadiprint 64@gmail.Com

Promo Discount, Honda Mobilio, Brio, Jazz, Hrv DP + cicilan ringan + discount menarik Hub: 081320344603 B040915

100% BARU, PROMO TERBESAR!! Mobilio dp 15jt ccln 4jt, Brio dp 21jt ccln 3jt, jazz dp 29jt ccln 5jtan info 082121642553/087822746424

L220314

“BIRDNEST” Cutting sticker, sanblast, ID card. Murah & cepat, harga bs nego. No limit. Bahan : Oracal, kiwalite, ablaze, dll. Hp: 085315320006 BB. 2625CB19

B111015

NISSAN

Terima Pesanan “SELIMUT SALUR” Hub: 081224268549 & 61608169

PIJAT

“PIJAT NETRA JASA” Jl Ibrahim Ajie Parabon IV No 9 Kircon (Blk Carefour) Tlp: 022-7563749. Melayani pijat kebugaran pria & wanita, facial ­massage, penyembuhan, luluran. Bisa utk Ibu hamil. Buka Jam 09.00-22.00

231213

TOKO TAS BRANDY Grosir & Eceran: Tas Pesta, Dompet Wanita/Pria, Tas Import Lt 5 Blok A2 No 06-07 Tlp: 022-4246788

L260314

L290214

PROPERTI

Dijual Rumah 128m Full Bangunan. Daerah Bandung Timur Hub: 081320713077 B301215

ERA MAESTRO Jual Apart : YUDI : 0818613358 MAJESTY 2KT furnish AC, WH Lt 8 515 Jt cck u/ disewakan

REPARASI

SERVICE PANGGILAN AC, kulkas, mesin cuci, water heater, solles, solarat, tv, dispencer, Dll.Jl Logam Belakang No 24 Bubat. Tlp: 022-61074997 L140314

RUMAH

Di Kotrakan Rumah Jl. Cijerah No. 18 (dkt borma). 4 kmr tdr, 2 kmr mnd. Hub : Tuti Emzy 0812 2444 1105 00

DIJUAL:Rumah Strategis dkt kampus RSHS Jl.Paskal Gg H Junaidi 182A/65 Rt02 Rw 11 2Lnt, 105m2, Lb 90m2, 5KT. Sertifikat. Hub: 087825280405/ 081220019197 B260715

Dijual Cpt Rmh 2Lnt, 10Tbk, 5KT, 4KM, 2Kios, PDAM, Sumur.Strategis, Lokasi Pinggir Jalan Hub: 081388796829/083875318729 180715

SALON

“VON” Salon Terima make up, perawatan kecantikan+pemutih’beauty and ­healty, terima rias pengantin,dekorasi, poto pra wedding,video, jahitan jas pria, kebaya, busana wanita, Jl Rd. Ganda Cimindi Tlp: 082118474101/087823100003/02291186967

PELUANG USAHA

Dicari segera inverstor untuk pengembangan usaha travel wisata, bagi hasil. Minat serius Hub: 085974322203 BB: 22E19162 B130414

L070314

SERBA SERBI

Depot air minum isi ulang “ANNISA” Bisa di antar. Perum Sarijadi Blok 23 No 42 BDG. Telp: 022-2003233 L070314

NISSAN MARCH DP 15jt, G.LIVINA DP 27jt, EVALIA DP 29jt DATSUN DP 18jt, PROSES Cepat Bonus OK. Hub: 0822-4041-1154 B050415

SUZUKI

L220114

Terapi dahsyat dua ustadz. Obati: amandel, stroke, asam urat, diabetes, sakit mata dgn cepat. Jl Jalaparang/Jl Rereng Wulung No 8 Sukaluyu Surapati Bandung ­­ Tlp: 93203839/082120995533

L220314

UMROH

NIKAH di mekah + umroh + bln madu Thailand paket 3 orang (pengantin,wali) U$D 7800 HUB. 0822 1407 9583, 0812 8443 4047 B311014

TOKO

B301215

Anda Punya Masalah KK/KTA bisa kami bantu hanya bayar 30% dr tagihan terakhir hutang lunas 100% LEGAL Hub. Rahma 083896542329/021-97123118

SPYROZ Grosir & Eceran Kemeja, Kaos, Jaket Otomotif Jersey & Jaket Grade Ori. Menerima Pesanan. Pasar Baru Trade Centre Lt 4 Blok B1-19 Bandung Tlp: 087821078885 L291213

SHEKINAH TEXTILE Jual macam2 textile grosir & eceran kualitas No 1. Pasar Baru Trade Centre Lt 1 Blok D2 No 1C. Tlp: 022-4246050 L200414

TK FAJAHIRA Jl Trs Pasir Koja No 11 BDG. Hub: 082130197471 Masnah Aliyah, S.Pd

“LILY BLAZER” Macam2 Blazer dgn Model terbaru, Terima Pesanan Grosir & Eceran Pasar Baru LT.3 B1 33-35,39 LT.4 B1 20 (BDG) Tlp: 081802080271/022-91901478 L311213

B030415

PENDIDIKAN

B120515

Rumah Belajar “MUTIARA BUNDA” Mnrm Siswa/i Ayah Binda Dlm Prog. PAUD : 1)Day Care 2)Fullday School 3) Koder/TK 4)Pelatihan Pengelolaan Sampah2 & Kewirausahaan Hub: YUYUN 022-91372022/085860148455

TANAH

Jual tanah Kavling Bogor kota Jl. pahlawan lt 232 m2 SHM blok A6 3,8 juta/m2 nego Hub: 0857 11 93 4941

L070314 B070215

TOTOK CAHAYA & BEAUTY THERAPIS Melayani: Totok muka, Badan, Refleksi, Sulam Alis-bibir, make up & buka aura. Jl Uranus B3 No 35 A Mrghy Ry Bandung. Tlp: 081395284005 BB 24D76EA1

241013

00

B300315

KESEHATAN

L260314

CHANDRA SPORT Promo Jersey KW Thai Grade ­­Ori/­ Player Issue 1 Pcs: 115,3 Pcs: 105, 6 Pcs: 95. Sedia: Jersey Futsal, Print Club 7 ­ Star - Multy Sport. Hub: 085624862326, BB 30D430DA

L161213

TOKO

Service: Laptop, Printer, LCD. Antar-Jemput Hub: 0817433446/087821167882

B170314

L070114

CV. Barokah Menyediakan & menyewakan : Alat2 pesta ( tenda, kursi, panggung, dekorasi ) & ­Peralatan catering. Jl Cibeunying Kolot RY No 13/15 Cigadung. Hub 022-2500548/08112208361

KURSUS

L311213

BIRO JASA “MAJU” Terima Pengurusan : STNK, SIM, KIR, Mutasi ­Se-Jabar, ­Pasport, PT, CV, SIUP (Antar Jemput) Jl Pungkur No 34 Bdg TLp: 022-91548873/ 081320100546

B280915

L281213

L260214

“PERKASA MOTOR” Variasi, spare part, tune up, strum accu. Tlp: 022-6676579 / 081320226629

Terima Cat Oven Per Panel 250rb, Salon Mobil 100rb 1 Hari Selesai Wetlook Bergaransi, Tlp: 022-93613435

L010314

CHANDNITYA Harga grosir kain sate, songket tulis francis, korea & batik. Harga & kualitas terbaik. Tlp: 4246197. Pasar Baru Trade Centre Lt 2 Blok D1 No 11-12 L200414

L200314

KEPERLUAN MOBIL MOTOR

L200314

L010314

AKUARIUM

L191014

SERVICE

PELUANG BISNIS TERBAIK KAYU JABON Dengan Modal 700 Berpotensi Jutaan ­Rupiah. Hijaukan Bumi, Selamatkan ­Lingkungan Dengan Hutan Tanaman Rakyat Hub: 081322810849

KLAPERTART Kak YEN Sedia Klapertart Original & Klasik, Tanpa Rhum, Tanpa Pengawet. ­HALAL. Jl. Kalijati Raya No. 26 ­Antapani Tlp: 087825459969 00

“Xpressair” Terbang Hemat & Nyaman. Langsung dari Bandung ke Padang, Palembang,Pontianak, Lampung Hub: (021) 500-890 / www.xpressair.co.id

PELUANG USAHA

JAJANAN MALAM Nasi Goreng Anglo, Ikan Bakar, Sate Padang, Bubur Jalaprang, Baso Tahu, Sosis, Otak-otak, Ronde Jahe, Soft Drink, Jl. Dr Djunjunan No 126-128 Bandung Telp: 022-2060112 - 2021312

L240214

B100215

L260314

MAKANAN

MITRA JEANS Mnrm Psn: Celana, kemeja, jaket, rompi, seragam kantor partai besar/kecil. Sedia bahan jeans, katun, kanvas, cino, lea, yapan dril, street. Jl Pelesiran Taman Sari No 89 Bandung. Tlp: 081320010912.

“BUDI BIKE” (Cabang Kurnia) Bicycle Accesories, sparepart, service Jl ­Kiaracondong No 405 Bandung Tlp: 08122317165

Dp ertiga 48jt ccl 3.116.000 Dp pickup 9jt Billy : 081222200414 Pin 748fab03 B150115

ERTIGA Angsuran 3,2jt Pickup DP 7jt. Hub: 082182181164 Pin: 748FAB03 L180214

B150115

00

Semarak Toyota Dealer Resmi, agya DP 15jt,avanza DP 20jt. Tukar tambah semua merk mobil. Hub : Didi 082121917097

Mr. ABRAHMAN JUAL: Sepatu & Sandal kulit MD PLAZA LT.2 B.211 / 089617569077

TOYOTA

KEDAI DJ SHISHA Distributor Perlengkapan Shisha Rokok Timur Tengah dan Franchise untuk Melengkapi : Cafe, Bar, Club Hub: 083816201002 BB 20E2B94A L090114

B270315

TOYOTA HOT OF agya Dp 25jt cicilan 1,7jt x 47 avanza Dp 30jt cicilan 2,7jt x 47. TLP: 0822 1918 6646 B040415


MAUNG BANDUNG

SABTU, 19 DESEMBER 2015

BERLOMBA KE MALAYSIA

Persib Tambah Lagi Pemain Binaan

DEDI Kusnandar bisa jadi bakal menyusul ketiga rekannya manggung di Liga Malaysia. Masalah karut marut sepak bola di Indonesia menjadi pemicunya. Oleh : Rianto Nurdiansyah

Gavin-Conteh Hengkang Tim juara Indonesia Super League (ISL) 2014 dan Piala Presiden 2015 seakan tak lagi menjadi klub yang menarik perhatian pemain lokal maupun asing di Indonesia. Lihat saja, satu persatu para pemain Maung Bandung sudah pergi, bahkan kini lima pemain seleksi. Terakhir, Dua eks Persepasi Bandung Raya (PBR), Gavin Kwan Adsit dan Ibrahim Conteh meninggalkan Mes Persib, di Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Jumat (18/12) perang, selepas keduanya menjalani uji coba melawan PS UNI. Alasan keduanya meninggalkan Persib, lantaran tidak adanya kejelasan soal pertandingan. Ya, sebelumnya kedua pemain ini akan dilibatkan melawan PSMS Medan dalam laga bertajuk Perisai Cup, pada 26 dan 30 Desember nanti. Kabar terakhir, laga Persib melawan PSMS Medan ini diundur pada Minggu ketiga Januari 2016 mendatang. “Ya ini karena kondisi sepakbola Indonesia yang lagi tidak tentu. Jadi saya disuruh balik lagi sama bos Muly (Muly Munial) ke Jakarta,” kata Gavin, di Mes Persib. Beberapa pemain dibawah naungan MSG saat ini memang sedang berada di Malaysia. Namun Gavin belum mengetahui akan menyusul ataukah tidak. “Belum tahu apakah ke Malaysia atau kemana, kalau saya gimana bos Muly saja. Kemarin kan Bang Yongki (Aribowo) dan Bang Jupe (Achmad Jufriyanto) sudah duluan ke Malaysia. Saya nunggu besok dulu mau ketemu sama bos Muly. Jadi sekarang sih balik lagi dulu ke Munial Sport,” bebernya. Sementara itu, Djadjang Nurdjaman mengaku memang belum bisa memutuskan untuk mereka. Mengingat target timnya belum jelas akan tampil di event mana. Meski begitu, Djanur -sapaan dia, tak menampik cukup tergiur khususnya dengan progres Conteh selama mengikuti seleksi. “Ya mungkin seandainya sudah ada kejelasan kompetisi atau ada turnamen yang akan diikuti Persib, kita panggil lagi. Dan jujur saya ada ketertarikan terutama sama Conteh,” pungkas Djanur. (ddy)

DOK INILAH

S

ebelumnya, Dua pemain asing Persib sudah lebih dulu menuju Negeri Jiran, yakni Ilija Spasojevic sudah resmi berkostum Melaka United dan Makan Konate mengikuti jejak Rahmad Darmawan bergabung dengan PBDKT T-Team. Situs resmi Terengganu FA, juga menyebut Ahmad Jufrianto dan Yongki Ariwibowo (Persipasi Bandung Raya) mengikuti trial yang digelar Terengganu di Stadion Sultan Mizan Zainal Abidin, Rabu (16/12). Kedua pemain yang didampingi agennya Muly Munial dari Muly Sport Groups (MSG) itu, bersaing dengan 18 pemain asing seleksi lainnya untuk melengkapi satu kuota pemain asing yang tersisa. Selanjutnya, Dedi dikabarkan akan menjalani trial di klub Malaysia Premier League, Sabah FA, atau klub Malaysia Super League, Sarawak FA, yang diarsiteki mantan pelatih timnas Malaysia, Krishnasamy Rajagobal. Meski telah membocorkan nama dua klub yang akan mengajaknya trial, Dedi masih merahasiakan kapan trial di Sabah atau Sarawak akan dilakukan. Mantan pemain Surabaya United itu hanya mengungkapkan saat ini dia masih berada di Bandung. Bahkan, pemain karib disapa Dado ini masih ikut berlaga dalam uji coba bersama tim Maung Bandung melawan PS UNI di Lapangan Sesko AD Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Jumat (18/12). Persib pun unggul telak 5-0 atas tim UNI. “Saya masih dalam proses untuk mengikuti trial di Sabah FA dan Sarawak FA,” singkat Dado. Sementara itu, Pelatih Persib Djadjang Nurjaman seakan enggan ditinggal Dedi. Dia menyebut kabar gelandangnya akan ke Malaysia hanya sebatas isu. “Ya kabar itu ada, tapi belum lah. Buktinya Dadomasih disini dan yang dari Malaysia juga belum ada yang datang. Jadi kabar itu baru isu lah,” tegas Djanur. Rupanya tak hanya Dedi yang tertarik berkiprah di Malaysia, pemain muda Febri Haryadi pun, mengaku tak akan menolak jika mendapat kesempatan manggung di Negeri Jiran. “Belum ada tawaran, ya kalau ada kesempatan, saya akan mempertimbangkan. Mau saja, kalau lihat sepakbola di Indonesia masih vakum seperti ini,” singkat pemain berposisi sayap ini.

INILAH/RIANTO NURDIANSYAH

Alfath Fathier

sesama pemain Diklat U-21, Gian Zola. Alfath dengan tenang mengelabui kiper UNI yang memang sudah salah langkah. “Ya sudah disangkasangka juga sih memanfatkan peluang, senang bisa menunjukkan yang terbaik,” ungkapnya. Mantan anak asuh legen-

da Persib, Robby Darwis di PSB Bogor ini berharap, bisa cepat beradaptasi dengan tim Maung Bandung. “Mungkin ke depannya seiring berjalan waktu bisa main lebih lepas lagi, bisa lebih dekat lagi sama senior juga,” harapnya. Bisa bergabung dengan tim senior, setidaknya dia sampaikan bisa menambah jam terbang. Untungnya, menurut Alfath, para pemain senior pun tak pelit berbagi ilmu dan pengalaman. “Perasaan tentu senang karena Alfath juga di sini dibimbing sama senior-senior, jadi termotivasi untuk bisa main maksimal,” pungkasnya. (rianto nurdiansyah/ddy)

PELATIH Persib Bandung Djadjang Nurdjaman kembali menarik pemain binaan Diklat Persib U-21. Kali ini giliran Sugianto yang merapat menyusul keempat rekannya yang sudah lebih dulu, yakni Gian Zola, Febri Hariyadi, Alfath Fathier, dan Ary Ahmad. Sugianto pun langsung dilibatkan dalam laga uji coba kontra UNI, di Lapangan Sesko AD Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Jumat (18/12/2015). Pada laga ini, Persib unggul dengan skor 5-0. Pemain yang juga memperkuat tim sepak bola PON Jawa Barat ini, mengaku sedikit gugup mengawali satu panggung dengan seniornya. “Masih canggung, baru bergabung pertama kali, tapi ini jadi pengalaman juga,” kata Sugi seusai laga. Bersama Diklat U-21, Sugi biasa menempati posisi gelandang bertahan. Namun, Djadjang Nurdjaman menempatkan dia sebagai stopper. “Sebenernya sudah biasa main di posisi manapun yang penting bisa main bagus,” tuturnya. Dia tak menampik, sedikit gugup bisa memperkuat Persib. Tapi Sugi bertekad cepat berbaur dengan pemain lainnya, agar skuat Maung Bandung bisa cepat solid. “Yang paling penting sih masalah komunikasi saja, soalnya kan baru pertaman gabung jadi masih agak-agak grogi, ini tim besar,” jelas pemain yang mengenakan nomor punggung tiga ini. Sementara itu, Febri yang sempat dilibatkan pada Piala Jendral Sudirman (PJS), bahkan sukses mengemas satu gol saat mengalahkan Persela Lamongan di Grup C, mengaku kian enjoy bergabung dengan Maung Bandung. “Sejauh ini lumayan, mulai adaptasi dengan pemain senior, belum semua tahu tapi alhamdulillah sedikit tahu,” ujar Febri. Untungnya dia sampaikan, para pemain senior membatunya cepat menyesuaikan diri dengan tim. “Paling deket sama Firman (Utina) dan Supardi (Nasir), karena sekarang sudah nggak sama tim jadi lebih deket ke Dias Angga karena deket posisinya, ke yang lain juga deket seperti ke Aa Atep,” jelasnya. Sejauh ini Febri hanya ikut bergabung dengan tim senior. Artinya tak terikat kontrak lantaran belum ada target Persib manggung di turnamen maupun kompetisi. “Kontrak sama tim senior belum, kalau sama Diklat masih ada 2 tahun, itu setiap tahunnya ada revisi, biasanya di akhir tahun tapi nggak tentu sih,” pungkasnya. (rianto nurdiansyah/ddy) INILAH/BAMBANG PRASETHYO

Sumbang Gol, Alfath Belum Puas PEMAIN debutan Persib Bandung Alfath Fathier, tampil menjanjikan dalam laga uji coba kontra UNI, di Lapangan Sesko AD, Jalan Gatot Subroto, Kota Bandung, Jumat (18/12). Sumbangan satu golnya sebagai pembukan keran keunggulan Maung Bandung dengan skor 5-0. Alih-alih pongah, pemain berusia 20 tahun ini merasa penampilannya kurang maksimal. Alfath diopreasikan pada sayap kiri. Hanya tampil satu babak, kemudian digantikan Atep yang sukses cetak dua gol di babak kedua. “Masih banyak kekurangan, Alfath tadi main belum bisa lepas,” kata Alfat seusai laga. Proses terjadinya gol, dimulai kerjasama apik dengan

C8

DEDI KUSNANDAR


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.