KERETA CEPAT SAMPAI TEGALLUAR

Page 1

INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

Telinga, Mata, dan Hati Rakyat

EDISI 024/TAHUN IV/2015 KAMIS, 3 DESEMBER 2015

REDAKSI /IKLAN/SIRKULASI: JALAN TERUSAN PASTEUR NO 167 BANDUNG TELP 022-6127865 (HUNTING), 022-6127793 (REDAKSI) FAX 022-6127769 HARGA LANGGANAN RP55.000/BULAN Website www.inilahkoran.com

Email redaksijabar@inilah.com

e

e-Paper www.inilah.com/ikoran

Facebook inilahkoran jabar

Twitter @inilahkoran

RP 2.000

SECTION A

Line Chat inilahkoran

KERETA CEPAT SAMPAI TEGALLUAR TEGALLUAR menjadi stasiun peberhentian terakhir Kereta Cepat Jakarta-Bandung. “Asalnya berakhir di Gedebage, sekarang di Tegalluar,” kata Ahmad Heryawan.

D

esa ini namanya Tegalluar. Ada di Kecamatan Bojongsoang Kabupaten Bandung. Sebentar lagi, wilayah hasil pemekaran Desa Cipamokolan Kota Bandung itu tak lagi sepi. Keramaian segera hinggap. Sebabnya, rute Kereta Cepat Jakarta-Bandung berakhir di sana. Kemarin, Rabu (2/12), Guber-

nur Jabar Ahmad Heryawan menggelar rapat koordinasi Kereta Cepat Jakarta-Bandung . Pesertanya, para kepala daerah yang dilalui kereta cepat yakni Kota/Kabupaten Bekasi, Karawang, Purwakarta, Bandung Barat, Kota/ Kabupaten Bandung. Dalam acara ini, hadir pula konsorsium Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) yang merupakan

perusahaan patungan konsorsium BUMN Indonesia dan konsorsium China. “Kita sepakat dan menyambut baik, hadirnya Kereta Cepat Jakarta-Bandung,” ujar Heryawan. Dia menjelaskan keterlibatan kepala daerah sangat penting karena pembangunan kereta cepat terintegrasi dengan pengembangan pusat pertumbuhan ekonomi bari di wilayah Jabar. Khususnya

yang berada di koridor JakartaBandung. Menurut dia, Pemprov Jabar juga wajib mendukung kehadiran kereta berkecepatan 200-250 Km/jam ini. Sebab, lebih dari 90% rute menggunakan lahan Jabar. “Yang diperlukan Kereta Cepat saat ini adalah rekomendasi trase, dan akan segera kita terbitkan,” katanya.

Heryawan mengatakan, sebelumnya rute Kereta Cepat ini berawal dari Halim Jakarta dan berakhir sementara di Gedebage, Kota Bandung. Namun terjadi sedikit ralat informasi sehingga rute berakhir di Tegalluar, Kabupaten Bandung.

» Bersambung ke Hal A7

Yang diperlukan Kereta Cepat saat ini adalah rekomendasi trase, dan akan segera kita terbitkan,”

Oleh: Dadi Haryadi

KERETA API RINGAN

KERETA API CEPAT (Menyusuri pinggir jalan tol)

Gedebage

Padalarang

Kota Baru

Walini

Kota Baru Walini

Halim

Gedebage

Padalarang

Pusat Kota Bandung

Pusat Kota Bandung

Anggota MKD ‘Keroyok’ Sudirman Said Oleh: KH.Abdullah Gymnastiar

Persiapan untuk “Mudik” ALHAMDULILLAH. Segala puji hanya milik Allah Swt. Semoga Allah Yang Maha Kaya mengkaruniakan kepada kita kesungguhan untuk memberikan yang terbaik dalam setiap ibadah kita. Shalawat dan salam semoga selalu terlimpahkan kepada Rasulullah Saw. » Bersambung ke Hal A7

INILAH, Jakarta – Rapat perdana Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) berakhir, Rabu (2/12) malam. Materinya mendengar keterangan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said. Selain itu, rapat juga memutar rekaman percakapan Ketua DPR Setya Novanto. Sempat terjadi adu mulut antar-anggota sidang sebelum akhirnya rapat ditutup. Anggota Hanura Sarifuddin Sudding menilai tidak ada pernyataan Novanto meminta saham ke PT Freeport. Anggota asal Golkar

ANTARA/PUSPA PERWITASARI

Ridwan Bae idem ditto. Menurutnya, dalam rekaman tidak ada pernyataan langsung Novanto meminta saham dan mencatut nama PresidenWakil Presiden. Anggota asal NasDem Akbar Faisal menyebut sebaliknya. “Sidang ini untuk mendengarkan keterangan pengadu termasuk keterangan rekaman. Jadi kalau ada pertanyaan ke pengadu, jangan debat sendiri,” ucap anggota asal PDIP M Prakosa menengahi. Akhirnya Ketua MKD yang menjadi pimpinan sidang

Surahman Hidayat menghentikan perdebatan dan mempersilakan Sudirman menjawab. “Rapat saya tutup,” ucap Surahman sambil mengetok palu di ruang rapat MKD gedung DPR, Jakarta, Rabu (2/12). Sudirman pun menjawab. “Kalau diikuti dengan baik pelan-pelan tanpa pretensi, mudah-mudahan cukup istirahat nanti malam. Besok subuh akan jelas menangkap apa yang saya tulis,” ucap Sudirman.

» Bersambung ke Hal A7

Teknologi

Peneliti Batan Produksi Elemen Batang Reaktor Nuklir

BOLAMANIA

C

INILAH/SYAMSUDDIN NASOETION

PENELITI Badan Tenaga Atom Nasional (Batan) berhasil melakukan inovasi. Mereka mendesain dan memproduksi elemen batang untuk reaktor Triga yang saat ini tidak diproduksi lagi oleh pabriknya.

MAUNG BANDUNG INILAH SPORT

YANDI BERBENAH STRIKER Persib Bandung Yandi Sofyan Munawar mengambil pelajaran penting, kala melawan PS TNI, pada laga pemungkas grup C Piala Jendral Sudirman (PJS), Minggu (30/11). » BACA HAL C8 JADWAL SALAT

BANDUNG & SEKITARNYA 3 DESEMBER 2015 SUBUH ZUHUR ASAR MAGRIB ISYA 04.02 11.35 14.54 17.47 19.00

4 DESEMBER 2015 SUBUH ZUHUR ASAR MAGRIB ISYA 04.02 11.35 14.54 17.47 19.00

IKLAN & BERLANGGANAN

022-6127 865

Dr Efrizon Umar berbagi kisah. Dia menceritakan kesuksesan peneliti Batan mendesain dan memproduksi elemen batang kendali. Elemen itu digunakan untuk mengoperasikan Reaktor Nuklir Training Research Isotope Production by General Atomic (Triga) 2000. “Peneliti Batan berhasil mendesain dan memproduksi elemen batang kendali yang kemudian digunakan untuk mengoperasikan reaktor Triga 2000,” kata Kepala Pusat Sains dan Teknologi Nuklir Batan

PENGAWASAN: Sejumlah peneliti mengawasi reaktor nuklir TRIGA 2000 kw, di Batan Jalan Tamansari, Kota Bandung, Rabu (2/12).

itu kepada wartawan seperti dikutip Antar, Rabu (2/12). Sukes mendesain bahan bakar untuk mengoperasikan reaktor Triga itu merupakan prestasi tersendiri di tengah krisis bahan bakar untuk reaktor jenis Triga itu.

Menurut Efrizon, prestasi ini menjadi bernilai karena tipe elemen batang kendali reaktor dengan tipe Triga sudah tidak diproduksi lagi oleh pabriknya di General Atomic, AS.

» Bersambung ke Hal A7

PENUHI PANGGILAN: Menteri ESDM Sudirman Said memenuhi panggilan MKD di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (2/12).

Banyak PPK Kekurangan Surat Suara INILAH, Bandung – Pilkada Kabupaten Bandung tinggal hitungan hari. Surat suara pun sudah didistribusikan ke Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). Namun, muncul persoalan. Alat utama dalam pesta demokrasi lima tahunan itu banyak yang tidak sesuai jumlahnya. Anggota PPK Baleendah Kodar Soleh mengaku menerima surat suara dari KPU Kabupaten Bandung pada Selasa (1/12) sore sekitar pukul 15.00 WIB. Surat itu dikemas dalam kardus. Setiap dus berisi 2.000 surat suara. “Surat suara dalam dus dari KPU banyak yang tidak sesuai jumlahnya, harusnya tiap dus berisi 2.000 surat suara, tapi setelah kami hitung lagi ternyata banyak yang kurang,” kata Kodar, Rabu (2/12). Menurut Kodar, di Baleendah terdapat 175.414 pemilih yang terdaftar dalam Daftar pemilih Tetap (DPT). Ke-

Surat suara dalam dus dari KPU banyak yang tidak sesuai jumlahnya, harusnya tiap dus berisi 2.000 surat suara, tapi setelah kami hitung lagi ternyata banyak yang kurang.” butuhan surat suara sendiri lebih dari jumlah DPT mengingat terdapat 2,5% DPT TPS (Tempat Pemungutan suara) sebagai surat suara cadangan. “Kalau total kebutuhannya, saya tidak tahu persis jumlahnya. Tapi yang jelas setelah tadi malam selesai pengesetan untuk tiap PPS, kami masih kekurangan 535 surat suara. Nanti kami akan melaporkannya ke KPU untuk meminta kekurangannya,”ujarnya.

» Bersambung ke Hal A7


NASIONAL

KAMIS, 3 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

A2

KPK Sita Uang Suap Kasus Banten ANTARA

KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita ratusan juta rupiah dalam operasi tangkap tangan (OTT) yang menyeret pimpinan DPRD Provinsi Banten menjadi tersangka dugaan penerimaan suap terkait pembentukan Bank Daerah Banten.

P

elaksana Tugas (Plt) Wakil Ketua KPK Johan Budi Sapto Pribowo dalam konferensi pers di Gedung KPK Jakarta, Rabu (2/12), menyebutkan uang yang disita sebagai barang bukti sebesar 11.000 dolar AS (sekitar Rp154 juta) dan Rp60 juta yang berada di tas TSS (Tri Satriya Santosa) dan SMH (Sri Mulya Hartono). “Ketika dilakukan penangkapan posisinya sudah dibungkus amplop cokelat tulisan Rp10 juta dalam pecahan Rp100 ribu, sedangkan yang dolar AS dalam amplop terpi-

sah yaitu satu ikat berjumlah 10 ribu dolar AS dan satu lagi 1.000 dolar AS sehingga totalnya 11.000 ribu dolar AS dengan pecahan 100 dolar AS,” kata Johan seperti dikutip Antara. Menurut Johan, pemberian tersebut bukanlah yang pertama kalinya. KPK saat ini masih mendalami kasus itu. Namun, Johan mengaku belum mendapat informasi mengenai total komisi yang dijanjikan kepada kedua anggota DPRD Banten tersebut. “Uang berasal dari RT

yang diberikan kepada SMH dan TSS, namun proses pemberian tidak terjadi sekali ini saja, bisa saja diberikan kepada orang yang berbeda,” ungkap Johan. Dalam perkara itu, KPK menetapkan tiga tersangka, masing-masing Wakil Ketua DPRD Banten dari Fraksi Partai Golkar SM Hartono dan Ketua Fraksi PDIP Tri Satriya Santosa selaku penerima suap dan Direktur Utama PT Banten Global Development Ricky Tampinongkol sebagai pemberi suap. Menurut Johan, ter-

Bandara Nusawiru Siap Direvitalisasi INILAH, Bandung - Pemerintah Provinsi Jawa Barat akan merevitalisasi Bandara Nusawiru, Kabupaten Pangandaran. Targetnya, tahun 2017 nanti bandara tersebut akan sekelas Husein Sastranegara lantaran sudah bisa disinggahi pesawat menengah sekelas Airbus 320. Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan menyatakan, saat ini runway sedang diperpanjang. Landas pacu Bandara Nusawiru masih 1.400 meter. Namun Pemprov Jabar berhasil membebaskan lahan untuk perluasan runway tersebut sepanjang 800 meter, sehingga menjadi 2.200 meter. “Nanti jika runway-nya sudah di angka 2.200 meter, berarti sama dengan Bandara Husein Sastranegara, Bandung,” kata Aher usai meninjau bandara Nusawiru belum lama ini. Aher memastikan pembebasan lahan untuk bandara tersebut sudah selesai. Diharapkan 2016 Detail Enginering Design (DED) untuk perpanjangan runway menjadi 2.200 meter, dan 2017 sudah bisa dilakukan perpanjangan runway. “Sekarang ini kan sudah dipakai untuk operasional pesawat komersial terutama angkutan

ungkapnya kasus tersebut berasal dari laporan masyarakat. Hingga saat ini, KPK masih mengembangkan dugaan penerimaan suap oleh anggota DPRD Banten dari PT Banten Global Development. “Yang diduga terlibat adalah 3 tersangka tapi tidak berhenti saat sekarang. Kita sedang mengembangkan kasus ini, pengembangan ke mana, jangan menyebut nama, mengarah ke siapa apakah ada pihak pemberi selain RT (Ricky Tampinongkol), apakah ada pihak penerima selain TSS

(Tri Satriya Santosa) dan SMH (Sri Mulya Hartono), itu yang dikembangkan berdasarkan apakah penyidik menemukan dua alat bukti,” kata Johan. KPK juga sudah memasang “KPK-line” atau garis KPK di kantor PT Banten Global Development. “Kami sedang memasang ‘KPK line’ di kantor PT BGD, dengan tujuan pengembangan keteranganketerangan yang diberikan baik saksi maupun tersangka,” tambahnya. Namun Johan tidak menegaskan apakah pengembang-

an tersebut termasuk meminta keterangan Gubernur Banten Rano Karno sebagai kepala daerah yang berwenang menandatangai APBD Banten pada 30 November 2015 lalu dengan PT BGD kembali mendapat suntikan dana sebesar Rp385 miliar. “Apakah membutuhkan keterangan dari gubernur Banten atau tidak, tergantung hasil pemeriksaan terhadap tersangka dan saksi-saksi,” tambah Johan. Dari suntikan dana sebesar Rp385 miliar, sebanyak Rp350

miliar dialokasikan untuk akuisisi (pembelian) bank untuk pembentukan Bank Pembangunan Daerah (BPD) Banten atau biasa disebut Bank Banten. Dengan penganggaran Rp350 miliar tersebut, maka penyertaan modal untuk pembentukan Bank Banten lunas, atau terpenuhi Rp950 miliar, sesuai dengan yang tertuang dalam ketentuan RPJMD (rencana pembangunan jangka menengah daerah). Gubernur Banten Rano Karno berencana untuk menghidupkan kembali Bank Banten dan telah menyiapkan dana Rp950 miliar. Dana tersebut diperoleh dengan cara memangkas anggaran di setiap Satuan Kerja Perangkat Dinas (SKPD) yang dianggap berlebih. Pemberian dana pendirian Bank Banten akan dilakukan secara bertahap hingga 2017. Dana awal yang dikucurkan adalah sebesar Rp314 miliar pada 2014. lalu pada 2015 akan diberikan lagi sebesar Rp400 miliar, dan sisanya dialirkan pada 2016. Terkait pendirian Bank Pembangunan Banten, KPK masih menunggu masukan ari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terkait dengan pendirian Bank Pembangunan Banten yang penyertaan modal menyeret dua anggota DPRD Banten dalam kasus suap. “Kalau di Undang-undang yang terkait dengan OJK, mereka akan memberi masukan ke penegak hukum. Kita tunggu masukan dari OJK, kalau memang nanti Bank Pundi akan diakusisi ke Bank Banten, semua tergantung masukan administratif OJK itu,” tandasnya. (ghi)

Lima Investor Asing Keluhkan Masalah UMK

maritim dan siswa sekolah pilot. Dengan perpanjangan runway, kami harapkan akan lebih banyak fungsi terjadi ke depan,” katanya. Dengan runway sekarang, kata Aher, kapasitas terbatas karena hanya bisa didarati pesawat kecil seperti CN-235, NC-212, dan pesawat caravan. “Tentu harapan kami agar Pangandaran makin banyak dikunjungi wisatawan dengan kapasitas runway lebih baik. Sekarang ini orang banyak tertarik wisata Jawa Barat, tapi dari Jakarta ke Pangandaran jauh sekali kalau pakai ke darat. Cimaja semua orang tahu bagusnya, tapi ya akses jauh juga. Kami ingin bisa perbaiki semua akses ini ke depan,” katanya. Menurut dia, keistimewaan alam pantai di Jabar tak kalah dengan Bali. Hamparan pasir Pangandaran misalnya, tak jauh beda dengan pantai di Kuta. Bedanya di Bali, akses udara/darat/ laut lebih bagus, sehingga wisatawan lokal dan mancanegara lebih mudah berkunjung. “Dengan dikembangkan transportasi udara kita berharap makin banyak lagi wisatawan yang datang ke Pangandaran,” jelasnya. ( jaka permana/ghi)

INILAH, Jakarta,-Lima perusahaan asing yang menanamkan modal di sektor alas kaki atau sepatu menyampaikan keluhan mengenai Upah Minimum Kabupaten kepada Desk Khusus Investasai Tekstil dan Sepatu yang dibentuk oleh Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM). Melalui siaran pers yang diterima, keluhan itu disampaikan dalam kunjungan kerja Kepala BKPM Franky Sibarani di Surabaya, Rabu. Dalam pertemuan dengan lima perusahaan sepatu bersama perwakilan Asosiasi Persepatuan Indonesia (Aprisindo) Jawa Timur, Franky juga bermaksud mengonfirmasi isu hengkangnya perusahaan sepatu di Jombang. Kendati belum ada rencana relokasi pabrik, perusahaan sepatu yang ada di Jombang mengeluhkan penetapan UMK tahun 2016 yang tidak sesuai dengan formula PP Pengupahan No 78/2015. UMK Jombang untuk 2016 naik 12,5 persen dibanding tahun sebelumnya. “Perhitungan sesuai formula PP 78/2015 kenaikannya sekitar 11,5 pesen. Selisih satu persen tersebut cukup terasa bagi investor sektor padat karya yang banyak menyerap tenaga kerja. Tadi perusahaan menyampaikan akan meminta penangguhan penetapan

NET

UMK kepada Gubernur Jawa Timur,” jelas Franky seperti dikutip Antara, Rabu (2/12). Sebelumnya, beredar kabar adanya tiga perusahaan alas kaki yang berlokasi di Jombang akan melakukan relokasi akibat penetapan Upah Minimum Kabupaten (UMK) Jombang tahun 2016 sebesar Rp1,92 juta. Ketiga perusahaan tersebut mempekerjakan sekitar 5.000 tenaga kerja yang berpotensi di PHK jika menolak untuk ikut pindah. Selain menerima keluhan ten-

tang UMK, Franky juga menerima keluhan investor mengenai daya saing sektor sepatu Indonesia yang masih kalah dengan Vietnam. Menurut hitungan investor, jelas Franky, kenaikan UMK tahun 2016 menjadikan biaya produksi di Indonesia 20-25 persen lebih tinggi dibandingkan Vietnam. “Mereka menjelaskan akibat tingginya biaya produksi tersebut menjadikan pembeli mereka memindahkan pesanan ke Vietnam yang daya saingnya lebih bagus,” katanya.

Ditambah lagi, lanjut Franky, daya saing ekspor Vietnam unggul 9 persen dari Indonesia dengan keberadaan perjanjian perdagangan bebas dengan Uni Eropa dan keanggotaan Vietnam dalam TPP. Hal lain yang menjadi sorotan investor sepatu di Jawa Timur adalah Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 87/2015 tentang Ketentuan Impor Produk Tertentu. Menurut para pengusaha, aturan tersebut kontraproduktif dengan visi industralisasi pemerintah. “Pengusaha mengilustrasikan bahwa produsen yang mempekerjakan ribuan karyawan, memberikan nilai tambah, harus menempuh perizinan yang sulit, misalnya sekitar 200 izin terkait konstruksi dan operasi, investasi dengan nilai besar, terikat dengan banyak izin pusat maupun daerah, harus sesuai dengan berbagai aturan,” katanya. Padahal, ujarnya, membuat perusahaan perdagangan bisa dilakukan cukup oleh 25 orang dengan sewa gudang dan modal alat transportasi pengangkut. Itu pun sudah untung besar karena adanya bebas impor berbagai macam produk. Franky mengaku akan berkoordinasi dengan Menteri Perdagangan Thomas Lembong terkait hal tersebut. (ghi)

Disperindag Jabar Kenalkan Konsep Pasar Lelang DINAS Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Jabar menggelar simulasi pasar lelang di Kabupaten Bandung Barat, Rabu (2/12). Simulasi tersebut sebagai upaya sosialisasi dan pengenalan konsep pasar lelang. Kegiatan Simulasi Pasar Lelang Kegiatan Pengembangan Perdagangan Dalam Negeri Daerah Dana Dekonsentrasi Tahun Anggaran 2015, dilaksanakan di Gedung Pertemuan MAJA, Jalan Sersan Bajuri Kabupaten Bandung Barat. Sebanyak 60 peserta hadir dalam kegiatan tersebut seperti Ketua APKA Jabar, Perusahaan Cipinang Farm, serta perwakilan APKA dari kota/kabupaten di Jawa Barat yakni APKA Kabupaten Sumedang, Ciamis, Kuningan, Cirebon, Majalengka, Kota Bandung dan APKA Kabupaten Pangandaran.

Beberapa perwakilan perusahaan juga hadir dalam simulasi tersebut seperti perwakilan PT. Sultanindo, Owner Paris Van Java Speciality Coffee, Owner CV. Tatar Sunda Kencana, Perwakilan Koperasi Pasar Lelang Jawa Barat, CV. Citi Mandiri Agritech, CV. Adi Mulia Gemilang, Frinsa Agrolestari, Agromadani, Sinar Jaya Mulya (SJM), CV. ANUGRAH PARIS VAN JAVA (GHOLY JUICE), Kelompok Agribisnis Ubi Cilembu Pelopor (KAUCP), Perusahaan Cipta Rempah Banjaran, Poktan Sri Rejeki, CV. Bangun Mandiri Wisesa, CV. MEKAR, Perusahaan SAYANG BANGO, Puskoptan Karawang, Gapoktan Ciluar Kota Bogor, CV. Cihanjuang Inti Teknik, Poktan Cinta Tani CV. Bisma Utama, GPP Jabar Banten, CV. Panorama Bandung, CV. Boedi Santosa, Poktan Bina Tani

NET

Ferry Sofyan Sejahtera, MPIG Kabupaten Bandung, Poktan/ CV. Mekar Asih, CV. Karunia Maha Cipta, Koperasi Agro Madani, KWAP Panjalu, Koperasi Wahana

Agribisnis Panjalu (KWAP) Jabar, CV. Garut Flower dan CV. Istana Kertasari. Kepala Bidang Perdagangan Dalam Negeri pada

Disperdindag Jabar, Ibnu Sina mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan konsep Pasar Lelang yang telah direvitalisasi kepada se-

luruh stakeholers khususnya peserta Pasar Lelang Jabar. Selain itu, pihaknya juga berupaya menciptakan sistem perdagangan yang lebih baik melalui transparansi mekanisme pembentukan harga dan peningkatan efisiensi pemasaran (tata niaga). “Melalui kegiatan ini kami berharap dapat meningkatkan daya saing para pelaku di pasar nasional,” ujarnya. Ibnu mengungkapkan, para pelaku juga didorong untuk dapat mencukupi kebutuhan antar daerah, menciptakan insentif bagi peningkatan produksi dan mutu, serta dapat meningkatkan pendapatan melalui peningkatan posisi tawar. “Kami berupaya memberikan alternative mekanisme pemasaran dalam bentuk pasar yang terorganisir yang mempertemukan antara penjual

dan pembeli untuk melakukan transaksi menggunakan sistem lelang,” ucapnya. Dalam acara, hadir sebagai narasumber yakni Praktisi Lelang, Hudaya F. Mulyana, Manajer Koperasi Pasar Lelang Jawa Barat (KPLJB) Yoke Dj. Sidik. Sementara itu, Koperasi Pasar Lelang Jawa Barat memprioritaskan komoditas beras, teh dan kopi dikarenakan pasar dan pelalunya sudah sangat luas sehingga tidak ada kesulitan pemasaran produk. Kedepannya, diharapkan Koperasi Pasar Lelang yang sekarang telah menjadi pengelola Pasar Lelang Jawa Barat mulai melelangkan komoditas lainnya selain teh, kopi dan beras. Hal ini bisa menjadi faktor penambah antusiasme pelaku usaha yang bergerak komoditi agro di Pasar Lelang. (dadi haryadi/adv)


PILKADA

KAMIS, 3 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

A3

Kampanye Marjuki/Miing Gaduh NET

KAMPANYE terbuka pasangan Akhmad Marjuki/Dedi Gumelar diwarnai kegaduhan. Hanura memandang itu terjadi karena salah komunikasi.

A

ksi pengusiran pengurus partai koalisi mewarnai kegiatan kampanye terbuka pasangan calon bupati/wakil bupati Karawang, Akhmad Marjuki/Dedi Gumelar alias Miing Bagito, di Lapangan Karangpawitan Kabupaten Karawang, Rabu (2/12). Kampanye terbuka pasangan Marjuki/ Miing yang diusung PDIP, Partai Hanura dan PBB tersebut dihadiri ribuan kader partai, pendukung serta relawan. Selain itu, juga dihadiri sejumlah pengurus pusat dan pengurus wilayah Jawa Barat dari masing-masing partai pengusung. Tetapi saat kegiatan kampanye terbuka itu berlangsung, sempat terjadi kegaduhan di sekitar panggung utama. Itu terjadi saat Ketua DPC Partai Hanura Karawang Ali Mukaddas memprotes sikap panitia penyelenggara yang terkesan membatasi kadernya saat menyampaikan orasi politik. Pembawa acara mendadak memotong dan menutup orasi politik kader Partai Hanura itu. Bahkan, kontak fisik hampir terjadi ketika Ali Mukaddas mendatangi salah seorang pembawa acara, Didin Bagito. Saat itu Ketua Partai Hanura Karawang tersebut terlihat marah, dan mendorong Didin Bagito. Kemarahan Ali Mukaddas semakin menjadi saat melihat pengurus Hanura diusir panitia keluar arena panggung utama. Sesaat setelah peristiwa itu, sejumlah pengurus Hanura Karawang yang sebelumnya berada di panggung utama langsung meninggalkan panggung, meski acara belum selesai. “Saya ini ketua partai dan Partai Hanura itu partai pengusung. Masa sih diperlaku-

kan seperti tamu,” kata Ali Mukaddas. Ditanya mengenai kemungkinan perpecahan partai pengusung, Ali mengatakan permasalahan yang terjadi di arena panggung saat kampanye terbuka hanya salah komunikasi. Kampanye sendiri dimeriahkan penampilan penyanyi Krisdayanti dan Iis Dahlia. Sebelum datang ke lokasi, massa melakukan konvoi dengan menggunakan sepeda motor dan mobil dari daerahnya masing-masing. Sehingga ribuan kader partai pengusung,

pendukung serta relawan pasangan nomor dua ini tumplek di Lapangan Karangpawitan. “Ini adalah kekuatan massa pasangan Marjuki/Dedi Gumelar. Jadi harus dijaga dan dikawal hingga hari pencoblosan,” kata Karda Wiranata, Ketua Tim Pemenangan Pasangan Marjuki/Miing. Ia mengingatkan agar tim pemenangan yang berasal dari partai pengusung lebih waspada menjelang hari pencoblosan Pilkada, 9 Desember 2015. Sebab, salah satu

Sejauh Ini Lancar, Tak Ada Hambatan NET

Ahmad Heryawan

PILKADA serentak 2015 di Jabar diyakini aman. Keamanan perlu dijaga karena publik akan menentukan nasib daerahnya lima tahun ke depan. Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan atau Aher optimistis pelaksanaan Pilkada Serentak 2015 di Provinsi Jabar yang tinggal beberapa hari lagi akan berjalan aman. Sejauh ini lancar, tidak ada hambatan. Jabar relatif mudah, jangkauan ke semua daerah gampang, transportai sudah jalan,” kata dia di Bandung, Rabu (2/12). Ia juga mengingatkan agar para pegawai negeri sipil (PNS) Pemprov Jawa Barat bersikap netral pada pelaksanaan Pilkada Serentak 2015. “Tentunya PNS harus netral. Kalau tidak netral, UU yang berlaku. Ada beberapa yang kena seperti kades kena tanda penegakan hukum berjalan. Kalau ada salah, ya sesuai dengan ketentuan berlaku saja,” kata Aher. Menurut dia, kesuksesan Pilkada Serentak Jawa Barat salah satunya dapat dilihat apabila tidak ada keterlibatan dari para abdi negara terutama dalam kegiatan kam-

panye. Ia mengatakan PNS dianggap telah melakukan suatu pelanggaran jika terlibat langsung maupun tidak langsung sebagai tim sukses dari sebuah pasangan calon. Orang nomor satu di Provinsi Jawa Barat ini mengimbau kepada semua warga yang daerahnya melaksanakan Pilkada Serentak 2015 untuk mempergunakan hak pilihnya atau tidak golput. “Imbauan saya, laksanakan dengan baik, jamin masyarakat untuk berikan suara dengan hati nurani tanpa paksaan, tanpa hambatan. Jaga keamanan dengan baik karena suara yang diberikan menentukan nasib daerahnya ke depan,” kata dia. Bukan kali ini Aher menyatakan keyakinannya Pilkada serentak 2015 di Jabar akan berlangsung aman. Pada Rapat Koordinasi Pimpinan Daerah menjelang Pilkada 2015, pertengahan bulan lalu, ia pun mengungkapkan keyakinan serupa. “Jabar merupakan daerah aman. Jika ada gejolak, bisa segera mereda. Namun kami harapkan Polri tetap siaga sebagai langkah antisipasi,” katanya saat itu. Rapat itu, selain dihadiri jajaran Pemprov Jabar, juga diikuti

Kapolda Jabar, Kajati Jabar, serta Pangdam III Siliwangi. Ia menerangkan, rapat tersebut membahas persiapan Pemprov Jabar dan pemerintah daerah dalam menyukseskan Pilkada Serentak 2015. Bahkan, pemprov mendukung kesiapan Polri dalam mengamankan pilkada. “Rapat ini berdasarkan Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2015 tentang Perubahan atas Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2015 tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2014 tentang Pemilihan Gubernur, Bupati dan Walikota,” ujarnya. Aher menuturkan, ada delapan kabupaten/kota di Jawa Barat yang akan mengikuti Pilkada Serentak 2015. Pilkada 2015 ini merupakan Pilkada pertama yang digelar serentak di sejumlah daerah di Indonesia. Untuk itu, Aher mengimbau para Pegawai Negeri Sipil (PNS) tidak melanggar ketentuan Pilkada. “PNS bebas memilih dan tidak ada intervensi dari pihak manapun. Jika ada yang melanggar atau menggerakkan untuk memilih salah satu calon, maka akan dikenakan sanksi sesuai undang-undang,” tukasnya. (*/ing)

lawan pada Pilkada tahun ini ialah calon incumbent atau petahana. “Kita harus hati-hati karena lawan kita ialah calon incumbent. Jika pada Pilkada ini tidak ada kecurangan, kita pasti akan menang,” kata dia, dalam orasi politiknya. Karda mengaku sengaja mendatangkan sejumlah penyanyi ibu kota seperti Krisdayanti dan Iis Dahlia, agar para pendukung dan relawan pasangan Marjuki/Miing terhibur pada kampanye terbuka. Sementara itu, Pilkada Karawang diikuti

enam pasangan calon bupati/wakil bupati. Di antaranya pasangan Nace Permana/ Yenih (perseorangan), pasangan Marjuki/ Dedi Gumelar, serta pasangan calon petahana Cellica Nurrachadiana/Ahmad Zamakhsyari (Demokrat, PKB dan PAN). Pasangan calon lainnya, Daday Hudaya/ Edy Yusuf (perseorangan), Nanan Taryana/ Asep Agustian (perseorangan), serta pasangan calon bupati/wakil bupati Saan Mustopa/Iman Sumantri (Golkar, Gerindra dan NasDem). (ant/ing)


OPINI

KAMIS, 3 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

A4

Editorial Peduli Perikanan Indonesia SEBAGAIMANA diberitakan di banyak media, ribuan ikan secara tiba-tiba terdampar di sepanjang pantai Ancol di kawasan Jakarta Utara pada hari Senin (30/11). Memang belum didapatkan hasil yang konklusif mengenai fenomena alam yang mencemaskan tersebut, tetapi ada yang berspekulasi bahwa hal itu juga terkait gejala perubahan iklim. Hal tersebut karena perubahan cuaca yang terjadi secara ekstrem dinilai berpengaruh terhadap kondisi air laut sehingga juga mengakibatkan ikan-ikan di Teluk Jakarta mengalami kekurangan oksigen. Koalisi Rakyat untuk Keadilan Perikanan (Kiara) menginginkan delegasi Indonesia dalam Konferensi Perubahan Iklim PBB di Paris, Prancis untuk mendesak negara-negara investor agar tidak lagi mencemari kawasan pesisir dan laut Indonesia. Menurut Sekretaris Jenderal Kiara, Abdul Halim, bagian dari desakan untuk tidak mencemari pesisir juga mencakup adanya rencana reklamasi di kawasan pantai Jakarta. Tidak hanya di perairan Teluk Jakarta, Kesatuan Nelayan Tradisional Indonesia (KNTI) juga mencemaskan adanya penemuan terkait pencemaran minyak mentah yang ditemukan di sejumlah titik pada waktu yang berbeda di laut di sekitar Indramayu, Jawa Barat. Untuk itu, ujar Ketua Umum KNTI M Riza Damanik, KNTI pada Sabtu (28/11) pagi melakukan penyisiran di pantai dan ternyata ditemukan banyak ceceran minyak mentah mulai dari pantai Singaraja sampai daerah Karangsong, Kecamatan Indramayu. Selanjutnya, KNTI melaporkan ke Badan Lingkungan Hidup (BLH) Indramayu kemudian langsung dilakukan cek lapangan dan penanganan darurat dengan pembersihan. Sedangkan pada Minggu (29/11), ditemukan kembali ceceran sehingga dilakukan kembali pembersihan. KNTI mendesak BLH Indramayu untuk mencari pelaku pencemaran serta mendesak seluruh industri terkait migas dan pemangku kepentingan lingkungan hidup diundang dalam rapat penanganan pencemaran serta mencari pelaku pencemar tersebut. Abdul Halim mengingatkan bahwa aktivitas ilegal semacam itu mengakibatkan hilangnya akses masyarakat kepada sumber pangannya. Untuk itu, Sekjen Kiara menginginkan delegasi yang dipimpin Presiden Jokowi untuk mendorong praktik pemanfaatan sumber daya ikan secara bertanggung jawab dan berkelanjutan. Di samping itu, harus juga ditindak tegas perilaku yang merusak lingkungan, seperti membuang sampah ke laut, termasuk sampah plastik, karena itu merupakan aktivitas ilegal. Ke depannya, Menteri KKP mengungkapkan, akan melakukan kategorisasi terhadap jenis sampah perusak perairan Indonesia yang mengakibatkan rusaknya ekosistem dan populasi ikan di sejumlah lokasi di lautan nasional. Sementara itu, Direktur Jenderal Perikanan Budidaya Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Slamet Soebjakto menyatakan populasi ikan lokal di sejumlah tempat cenderung mengalami penurunan, sehingga KKP menebar benih ikan di beberapa perairan umum di Tanah Air. Oleh karena itu, pengelolaan perairan umum mestinya dilaksanakan berdasar pada culture base fisheries (CBF), dengan membentuk kelompok-kelompok CBF. Harapannya, semua kegiatan-kegiatan tersebut dapat memberikan dampak yang positif kepada perubahan perbaikan ekosistem kelautan dan perikanan di Indonesia ke arah yang lebih baik.(*)

INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA. COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

Telinga, Mata, dan Hati Rakyat PENDIRI: Muchlis Hasyim, Syahrial Nasution Pemimpin Perusahaan: Gilang Mahesa Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Zulfirman Tanjung Redaktur Pelaksana: Budi Winoto, Gin Gin Tigin Ginulur, Tantan Sulton Bukhawan Redaktur Utama: Budi Safaat Redaktur: Sirojul Muttaqien, Ricky Reynald Yulman, Ghiok Riswoto, Hanhan Husna, Daddy Mulyanto, Dery Fitriadi Ginanjar Redaktur Artistik: Salman Farist Editor Bahasa: Suro Udioko Prapanca Reporter: Jaka Permana, Dani Rahmat Nugraha, Ahmad Sayuti, Doni Ramdhani, Dadi Haryadi, Yogo Triastopo, Asep Pupu Saeful Bahri, Fuad Hisyamudin, Rianto Nurdiansyah, Okky Adiana Fotografer: Syamsuddin Nasoetion, Bambang Prasethyo Produksi & Artistik: Sunandar (Koordinator), Tian Rustiana, Harry Santosa, Eri Anwari, Dicky Hendrianas, Sandi Sujana, Roby Yanuardi Desain Iklan: Gintar Roseptiadin Wartawan Daerah: Adhi Mawardi, Dian Prima, Rizky Mauludi (Bogor)Budiyanto (Sukabumi), Asep Mulyana (Purwakarta), Nul Zainul Mukhtar (Garut) Manager Iklan: Ghiok Riswoto Account Excecutive: Toriza (Bandung), Maya Ifi Andriani, Ahmad Yani (Bogor) Manager Sirkulasi: Eva Hendra Hermawan Pjs Manager HRD: Eva Hendra Hermawan Manager Umum: Aris Sandhi Accounting: Winy Sri Wahyuni IT: Ipan Supriyanto, Ade Kesuma, Yogi Darusmana, Subhi Sugianto PENERBIT: PT INILAH MEDIA JABAR Alamat Redaksi/Sirkulasi/Iklan: Jalan Terusan Pasteur No 167 Kota Bandung No Telp 022 612 7865 (Hunting), 022 612 7793 (Redaksi), Fax 022 612 7769, Jalan Rimba Buntu No 42 Kebayoran Baru, Jakarta No Telp 021-7222338 Fax 021 7222659. PERCETAKAN: PT GOLDEN WEB (isi di luar tanggung jawab percetakan) Wartawan Inilahkoran dibekali tanda pengenal dan dilarang menerima dan meminta apapun dari narasumber

Setelah Uji Kompetensi, Guru Hadapi Penilaian Kinerja Setelah UKG usai, guru kembali bersiap menghadapi tes berikutnya, yaitu Penilaian Kinerja Guru (PKG). PKG akan dilaksanakan tahun depan. Skema ini menilai guru secara lebih menyeluruh, baik secara pengetahuan maupun kemampuan Oleh : Zita Meirina

U

ji Kompetensi Guru (UKG) yang berlangsung sepanjang November 2015 di seluruh Indonesia mencatat 2.431.627 guru dari 2.587.253 guru peserta telah menyelesaikan uji kompetensi. Sementara sebanyak 155.626 guru tersisa diharapkan akan mengikuti ujian susulan pada pertengahan bulan Desember 2015. UKG dilaksanakan sebagai pemetaan kompetensi guru yang menggambarkan kondisi objektif guru sekaligus menjadi informasi penting bagi pemerintah dalam mengambil kebijakan terkait dengan materi dan strategi pembinaan yang dibutuhkan oleh guru. “Ujian susulan diberikan kepada guru yang berhalangan mengikuti UKG pada waktu yang telah ditetapkan sehingga mereka dapat mengikuti susulan pada 11-14 Desember mendatang,” kata Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan Kemdikbud Sumarna Surapranata. UKG susulan akan diikuti guru-guru dengan klasifikasi antara lain memiliki sertifikasi berbeda dengan latar belakang pendidikan, guru yang sedang mengikuti pendidikan latihan profesi guru (PLPG) di perguruan tinggi, studi banding, pendidikan S-2, diklat, kunjungan guru keluar negeri, simposium, prajabatan, cuti/sakit, tidak bersedia UKG karena mendekati pensiun dan guru yang belum punya Nomor Unik Pendidik dan Tenaga

Inilah Rakyat

Kependidikan (NUPTK). Namun, lanjut Pranata, jumlahnya tidak akan semasif layaknya pelaksanaan UKG yang telah berlangsung sepanjang November lalu. Misalnya saja untuk kategori pertukaran guru hanya ada 1.500 guru yang sedang pertukaran. Serta ada 300 guru yang sedang kuliah S-2 di salah satu universitas negeri di Surabaya. Pranata juga menegaskan, hasil UKG tidak akan dipublikasikan ke publik, apalagi sampai menghentikan tunjangan sertifikasi. “UKG hanya untuk pemetaan jadi para guru tak perlu cemas terkait tunjangan dan di dalam UKG tidak dikenal sebutan lulus atau tidak lulus. Meskipun ada nilai acuan minimal 55, hanya digunakan sebagai patokan guru dengan kompetensi bagus dan jelek. UKG akan mengukur dua dari empat kompetensi guru yakni profesional dan pedagogis. Keseluruhan kompetensi guru termasuk kompetensi sosial dan kepribadian diukur melalui Penilaian Kinerja Guru (PKG). “Sekali lagi saya tegaskan, UKG tidak akan diberikan ke publik. Itu menjawab kekhawatiran guru karena hasilnya ujian mungkin saja belum memenuhi standar nasional. Kemdikbud hanya akan memberikan publikasi hasil UKG kepada dinas pendidikan dan asosiasi profesi,” tambah Pranata. Standar nilai UKG secara nasional adalah 55. Tapi tujuan

utama bukan sekadar mengejar nilai standar, tapi menggaungkan gerakan guru sebagai pembelajar. Guru yang nilainya di bawah standar kompetensi akan mengikuti pelatihan. Sementara, guru yang nilainya di atas standar atau yang mencapai nilai sempurna akan dijadikan mentor bagi guru-guru lainnya, tambah Pranata. Secara tegas pemerintah telah menyatakan pelaksanaan UKG bertujuan untuk melakukan pemetaan dari kompetensi guru, namun Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Guru Republik Indonesia (PB PGRI) Sulistiyo menilai Uji Kompetensi Guru (UKG) tidak akan mampu menentukan kompetensi guru. “UKG hanya mampu mengukur dua kemampuan guru yakni pedagogik dan profesionalnya saja. Sementara aspek lainnya tidak dinilai. Padahal guru mempunyai empat kemampuan yang seharusnya dinilai yakni pedagogik, profesional, sosial, dan kepribadian. Dua aspek terakhir tidak bisa dinilai oleh UKG dan sangat mempengaruhi kinerja guru, katanya. Sulistyo menceritakan mengenai seorang guru di Semarang yang disenangi murid dan juga masyarakat, tapi ketika uji kompetensi rendah. “Tidak adil kalau UKG hanya digunakan untuk menilai guru,” tambahnya. PGRI juga menyatakan keberatan jika hasil kompetensi tersebut dipublikasikan karena berpotensi untuk merendahkan guru terutama jika nilainya di bawah standar. “Hal itu akan meruntuhkan kepercayaan orang tua pada guru tersebut”. Sementara itu, Kepala Sekolah SDN 060818 Kecamatan Medan Kota yang juga Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah Wilayah 3 Medan Kota, Oni Roswita Dalimunthe menilai Uji Kompetensi Guru (UKG) sudah disadari para guru sebagai program pemerintah untuk pemetaan dan tidak ada hubungannya dengan keberadaan tunjangan sertifikasi guru. “Jadi kami menjalani saja UKG. Kami sadar pemerintah

perlu pemetaan untuk kepentingan peningkatan kualitas guru,” kata Oni Roswita yang sudah 22 tahun lebih menjadi guru. Oni Roswita mengaku selalu siap untuk diuji, dan menyarankan teman-teman guru lainnya bersikap sama. Oni mengikuti UKG pada 12 November di SMKN 8 bersama temanteman guru lainnya. “Kami juga harus terus belajar dan siap diuji. Perkara nilai yang kurang memuaskan, nanti kan ada pelatihan untuk memperbaikinya.” Dari UKG ke PKG UKG pada hakikatnya dilaksanakan sebagai pemetaan kompetensi guru yang menggambarkan kondisi objektif guru sekaligus menjadi informasi penting bagi pemerintah dalam mengambil kebijakan terkait dengan materi dan strategi pembinaan yang dibutuhkan oleh guru. Pelaksanaan UKG dilaterbelakangi program strategi pencapaian target RPJMN tahun 2015�2019 yang antara lain menyatakan bahwa meningkatnya kompetensi guru dan tenaga kependidikan dari “subject knowledge” dan “pedagogical knowledge”, diharapkan berdampak pada kualitas hasil belajar siswa. Oleh karena itu untuk mengukur capaian RPJMN, maka pada tahun 2015 dilaksanakan UKG bagi seluruh guru di Indonesia. Setelah UKG usai, guru kembali bersiap menghadapi tes berikutnya, yaitu Penilaian Kinerja Guru (PKG). PKG akan dilaksanakan tahun depan. Skema ini menilai guru secara lebih menyeluruh, baik secara pengetahuan maupun kemampuan,” kata Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan Sumarna Surapranata. Hasil UKG tahun 2015 ini akan diintegrasikan dengan program Penilaian Kinerja Guru dan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan sebagaimana diamanatkan dalam Permenpan dan RB Nomor 16 Tahun 2009 sebagai persyaratan kenaikan pangkat dan jabatan fungsional guru. “Pengembangan keprofesian berkelanjutan dikoor-

dinasikan oleh PPPPTK berdasarkan identifikasi peta kompetensi guru yang diketahui dari hasil UKG. UKG ini akan menjadi agenda rutin bagi guru untuk mengetahui level kompetensi guru sebagai bahan pertimbangan kegiatan peningkatan profesi guru. Dengan demikian, guru nantinya diharapkan tidak resisten terhadap UKG dan akan menjadi terbiasa selalu ingin mengetahui level kompetensi melalui UKG dan senantiasa menginginkan kompetensinya untuk diukur secara berkala,” katanya. Pranata menambahkan nantinya nilai UKG akan digabungkan dengan PKG. Skor akhir kedua tes ini akan menjadi potret utuh kompetensi yang dimiliki seorang guru. “UKG memang dimaksudkan untuk mengukur dua kemampuan tersebut yang dilakukan dengan cara ‹paper and pencil test› melalui online dan offline. Sedangkan kompetensi lainnya, yaitu kompetensi sosial dan kompetensi kepribadian diuji melalui penilaian kinerja guru (PKG) yang dilakukan ketika guru mengajar karena tidak semua guru yang pintar sikap dan kepribadiannya baik pula,” katanya. Guru yang pintar dalam hal matematika misalnya, belum tentu sikap dan kepribadiannya baik pula. Belum tentu cara mengajarnya baik pula. Oleh karena itu, kinerja guru akan diobservasi oleh pengawas, kepala sekolah, siswa, komite sekolah, dan dunia usaha, dunia industri khususnya untuk guru- guru sekolah kejuruan, ujar Pranata. Dia menuturkan hasil UKG dan PKG akan dijadikan sebagai baseline untuk diklat komprehensif yang memuat empat kompetensi meliputi kompetensi kepribadian, pedagogi, profesional, dan sosial. Diklat selama ini dilakukan tanpa ada informasi mengenai kemampuan atau kompetensi guru, sehingga diklat ke depan harus atas dasar informasi dari hasil UKG dan PKG.(*)

Opini merupakan ruang publik. Kirimkan opini/gagasan pembaca ke e-mail: redaksijabar@inilah.com. Opini bisa disertai foto diri. Keluhan dan saran masalah pelayanan publik, dapat dikirim melalui SMS ke 0821-2143-4830, faks.022 612 7793. Pembaca juga bisa mengirim foto unik ke email redaksi.

Ancaman Buat Generasi Muda GENERASI muda ialah pewaris bangsa ini. Kelak merekalah yang akan menggantikan generasi tua dan tentu saja masih punya semangat menggebu-gebu untuk membuat perubahan terhadap bangsa. Akibat terlalu menggebu dalam melangkah, terkadang generasi muda tak berpikir panjang dampaknya. Lihat saja, masih ada generasi muda yang malah terje-

rumus dalam pergaulan bebas, mulai dari perilaku seks hingga narkoba. Ini semua diawali dengan mencoba-coba hingga mendapatkan kenikmatan sesaat, yang akhirnya justru ketagihan dan berujung terkena penyakit HIV/AIDS. Sungguh memilukan ketika virus HIV justru singgah dalam tubuh generasi muda yang jelas-jelas masih berusia produktif. Kondisi ini mau tak

mau harus membuat kita lebih aware terhadap faktor lingkungan dan pergaulan yang biasanya bisa menjerumuskan anak muda. Padahal, kalau sudah terjangkit virus HIV, kehilangan kesempatan meraih masa depan begitu besar. Yang menderita bukan cuma si penderita, melainkan juga keluarga besarnya. Derita panjang bisa melekat yang entah kapan akan hilang. Tidak

perlu menunggu pemerintah untuk menanggulangi atau memberikan solusi. Semua itu harus datang dari dalam diri kita sebagai generasi muda. Orang tua tidak boleh cuci tangan terhadap masalah ini. Mereka harus introspeksi diri terhadap pola pengasuhan di keluarga. HIV/AIDS terbilang penyakit mematikan. Sudah seharusnya orang tua mengajarkan

anak-anak mereka tentang bahaya yang mengintai Pola pengasuhan anak harus menjadi perhatian semua pihak jika ingin bangsa ini terbebas dari HIV/AIDS. Kalau bisa, setiap pasangan yang baru menikah dan ingin punya anak harus diedukasi terlebih dahulu bagaimana pengelolaan dan pengasuhan anak yang baik. Irfan Rhapsodi Wijaksana


EKONOMI BISNIS SAHAM

1 Desember

2 Desember

4557.67

4545.86

-0.26

Hang Seng

22381.35

22497.39

0.44

Nikkei

20012.40

19938.13

-0.37

5108.67

5156.31

IHSG

%

IHSG

Nasdaq

KAMIS, 3 DESEMBER 2015

0.93

S&P 500

2080.41

2102.63

1.07

FTSE

6395.88

6431.83

0.57

KLSE

1682.37

1676.77

-0.33

STI

2870.26

2883.64

0.47

KOMODITAS

5.500,00

5.000,00

4557.67

4518.94

26/11

27/11

2 Des

%

MATA UANG

1 Desember

2 Desember

3327

3338

0.33

USD

13,877.00

13,826.00

Jagung

367.6

366

-0.43

AUD

10,092.74

10,115.10

Gula

14.89

15.41

3.49

JPY

112.98

112.46

GBP

20,950.11

20,837.16

3,271.33

3,284.09

1/12

1 Des

2 Des

%

MYR

Emas

1068.8

1066.4

-0.22

SGD

9,854.42

9,826.58

Perak

14.215

14.11

-0.73

HKD

1,790.28

1,783.68

2.061

2.063

0.09

EUR

14,695.74

14,684.59

LOGAM MULIA

4.500,00 23/11

1 Des

Coklat

4545.86

4541.07

4500.95

Tembaga

2/12

A5

www.inilahkoran.com

Indonesia Dikunjungi 8 Juta Wisman INILAH/SYAMSUDDIN NASOETION

JUMLAH wisatawan mancenegara yang mengunjungi Indonesia pada periode Januari hingga Oktober 2015 tercatat sebanyak 8.017.589 orang, atau naik 3,38% dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebanyak 7.755.616 wisman.

M

enteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya di Jakarta, Rabu (2/12), mengatakan jumlah kunjungan wisman ke Indonesia pada Oktober 2015 mencapai 825.818 wisman atau tumbuh sebesar 2,11% dibandingkan dengan Oktober 2014 sebanyak 808.767 wisman. “Pertumbuhan wisman pada Oktober 2015 mengalami sedikit perlambatan dari target yang ditetapkan sebesar 900 ribu wisman, namun demikian capaian wisman dalam sepuluh bulan tahun ini hampir mendekati target yang ditetapkan sebesar 8,1 juta wisman,” ucap Arief, seperti dikutip Antara. Pada Januari-September 2015, target kunjungan wisman ditetapkan sebesar 7 juta wisman, sementara realiasi capaian sebesar 7,2 juta wisman atau mencapai 103%. Sedangkan target pada OktoberDesember 2015 sebesar 3 juta wisman (Oktober 900 ribu, November 1 juta, dan Desember 1,1 juta) dengan realiasi pada Oktober sebesar 28%. Data Badan Pusat Statistik (BPS) dan Asdep Penelitian dan Pengembangan Kebijakan KepariwisataanKementerian Pariwisata (Kemenpar) menyebutkan, kunjungan wisman Oktober 2015 yang men-

galami pertumbuhan tinggi yakni dari Mesir sebesar 47,05%, Inggris 28,04%, Bahrain 23,48%, Arab Saudi 18,64%, dan Amerika Serikat 16,35%. Arief Yahya mengisyaratkan perlu kerja keras untuk mencapai target dalam tiga bulan terakhir (Oktober-Desember) tahun ini. “Capaian kunjungan wisman pada Januari-Oktober 2015 sudah mendekati target yang ditetapkan 8,1 juta wisman. Hingga akhir Desember 2015 target 10 juta wisman optimistis akan terlampaui,” ujarnya.

Situasi ekonomi global yang tidak menentu mempengaruhi industri pariwisata di seluruh kawasan mancanegara, termasuk di kawasan Asia Tenggara. Pertumbuhan pariwisata di sejumlah negara anggota ASEAN pada tiga kuartal tahun ini masih negatif. Pariwisata Thailand tercatat mengalami pertumbuhan paling tinggi, meski pada enam bulan pertama sebelumnya sempat mengalami pertumbuhan negatif. Arief Yahya menjelaskan, per-

INILAH/DONI RAMDHANI/

tumbuhan pariwisata Indonesia pada Januari-Oktober 2015 sebesar 3,38% masih lebih baik dibandingkan Malaysia yang pada Januari-Juni 2015 justru melorot -9,4%. Begitu pula lebih baik dibandingkan dengan Singapura yang pada Januari-September 2015 turun -0,3%, dan Vietnam pada JanuariOktober 2015 tumbuh negatif -4,1%. “Sedangkan pariwisata Thailand mengalami pertumbuhan paling tinggi pada Januari-Oktober 2015 mencapai 24,7%,” im-

buh Arief Yahya. Sementara itu wisatawan Nusantara (wisnus) sebagai kekuatan pariwisata Indonesia justru mengalami peningkatan yang signifikan. Pada Januari hingga September 2015 jumlah pergerakan wisnus mencapai 187,3 juta perjalanan dengan uang yang dibelanjakan sebesar Rp140,5 triliun. “Diharapkan hingga akhir 2015 jumlah perjalanan wisnus di dalam negeri akan melampaui target yang ditetapkan sebesar 255 juta perjala-

TSM Gelar Trans Auto Expo 2015 INILAH, Bandung - Berbagai mobil dari sejumlah pabrikan dipamerkan di Trans Studio Mall (TSM) pada 2-6 Desember ini. Public Relations TSM Apriansyah mengatakan, Trans Auto Expo 2015 ini merupakan pameran otomotif terbesar di Kota Bandung. Pasalnya, pabrikan mobil mulai dari Audi, BMW, Ford, Honda, Jeep, Lamborghini, Maxus, Mazda, Mercedes Benz, Mitsubishi, Nissan, Toyota, dan VW mengikuti auto show di seluruh area mal dan plaza TSM. “Nggak cuma mobil, di Trans Auto Expo ini juga diikuti pabri-

kan motor seperti Honda Motor, Suzuki Motor, dan Yamaha Motor. Selain itu, ada juga Bandung Oto Butik dan Ichi Auto Care yang ikut gabung,” kata Apriansyah usai seremoni pembukaan, Rabu (2/12). Dia menuturkan, pada pembukaan ini diawali dengan fun convoy yang diikuti lebih dari 60 mobil mengelilingi jalur protokol Kota Bandung. Konvoi ini diikuti Forty Fortuner Community Bandung, Bandung Bimmers Community, Mercedes Benz NECI, dan beberapa mobil OB van radio Kota Bandung. “Resminya, secara simbolik

pameran ini ditandai dengan pembukaan cover premium car oleh para dancer,” tambahnya. Apriansyah menuturkan pameran ini tak hanya auto show belaka. Pengunjung bisa menikmati berbagai acara seperti live music, Hip Hop Dance, DJ Performances, dan bisa mengikuti mobile photography competition. Caranya, pengunjung hanya perlu memoto di sekitar Trans Auto Expo 2015 kemudian posting ke media sosial instagram official TSM ‘transstudiomallbandung’ dan tagar #TransAutoExpo2015. Nanti, kata dia, foto terbaik akan

Harga Rotan Mahal, Perajin Tekan Produksi INILAH, Cirebon - Perajin rotan di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, mengeluhkan harga rotan yang terus naik dan untuk itu para perajin tekan produksi kerajinannya. Salah seorang perajin rotan, Muhammad Nur, Rabu (2/12), mengatakan harga rotan terus merangkak naik dan sekarang sudah mencapai Rp14.500 per kilogram dan itu kualitas yang bagus dimana dulu hanya Rp10.000 per kilogram. “Harganya terus naik dan kami harus bisa menekan pengeluaran serta produksi kerajinannya,” katanya. Dengan naiknya harga rotan para perajin pun harus bisa memilah dan memilih rotan, agar mereka bisa terus menjalankan usaha kerajinan rotannya meskipun harus mengeluarkan

INILAH/SYAMSUDDIN NASOETION

Harganya terus naik dan kami harus bisa menekan pengeluaran serta produksi kerajinannya.”

biaya tambahan. Selain itu para perajin juga

nan,” katanya. Dari target 255 juta perjalanan wisnus tersebut sebagian besar diharapkan dari Jawa Barat sebanyak 45,9 juta perjalanan, Jawa Timur 42,1 juta perjalanan, Jawa Tengah 37,8 juta perjalanan, DKI Jakarta 24,7 juta perjalanan, dan Banten 10,85 juta perjalanan. Pada 2014, realiasi perjalanan wisnus dari 5 provinsi ini sebanyak 158,9 juta perjalanan atau mencapai 63% dari total perjalanan wisnus sebanyak 251,2 juta perjalanan.( jul)

menggunakan rotan bekas dari pabrik yang masih layak untuk

menguirangi beban pengeluaran. Sementara itu, Fatonah per-

ajin yang sudah lama menekuni usaha rotan berharap, agar harga rotan bisa stabil lagi supaya usahanya terus berjalan. “Saya mengharapkan untuk rotan bisa setabil seperti dulu jangan malah terus naik seperti sekarang ini,” ujarnya.(jul)

mendapatkan shopping voucher senilai Rp500 ribu. Apriansyah mengatakan peserta pameran akan dihadiahi dengan kategori The Best Dealer by Brand dan The Best Car by Type. “Dalam pameran ini bisa terlihat dari berbagai macam teknologi terbaru yang disajikan para ATPM (Agen Tunggal Pemegang Merk) dan juga dealer yang berpartisipasi. Selain itu event ini juga sebagai wadah pertemuan untuk para ahli, pecinta dan penggiat dunia otomotif di Indonesia,” sebutnya. (doni ramdhani/jul)


EKONOMI BISNIS

KAMIS, 3 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

Program Sejuta Rumah Cegah Kawasan Kumuh

A6 ANTARA FOTO/ARI BOWO SUCIPTO.

PROGRAM sejuta rumah yang dicanangkan pemerintah diklaim sebagai cerminan kepedulian pemerintah terhadap masyarakat untuk memiliki hunian yang layak. Oleh : M fadil djailani

W

akil Presiden Jusuf Kalla mengemukakan, program sejuta rumah menjadi sangat penting dalam kehidupan ekonomi bangsa. “Ini (Program sejuta rumah) cerminan pedulinya pemerintahan untuk masyarakat, bentuk kepedulian sosial ekonomi pemerinta,” kata JK dalam Rakernas Real Estate Indonesia (REI) di Jakarta, Rabu (2/12). Untuk itu, lanjut Wapres Kalla, fungsi perkumpulan atau asosiasi seperti REI sangat dibutuhkan untuk mendukung program-program pemerintah, seperti pembangunan sejuta rumah. “Fungsi REI untuk mengoordinasikan seluruh pertumbuhan industri perumahan itu sangat penting, apalagi dengan dicangkannya program sejuta rumah oleh pemerintah,” ucapnya. Menurut Wapres Kalla, peran pemerintah, pengusaha, perbankan harus memiliki visi yang sama dalam merealisasikan program sejuta rumah. “Pemerintah, pengusaha harus bekerja sama mewujudkannya, pemerintah yang cari uangnya, pengusaha yang mengkoordinir,” tutup Kalla. Wakil Presiden mengatakan program pembangunan satu juta rumah per

Ini (Program sejuta rumah) cerminan pedulinya pemerintahan untuk masyarakat, bentuk kepedulian sosial ekonomi pemerintah.”

INILAH/SYAMSUDDIN NASOETION

Hanya saja pertanyaannya bagaimana investor tertarik karena sizenya UKM relatif kecil. So far tidak ada keluhan dari broker. Di sisi lain, dia mengakui, ada kendala UKM yang akan IPO, terkendala aset yang rendah. Namun ia menyakini itu tidak menjadi halangan bagi broker untuk menjamin emisi UKM. “Kita sudah bicara kepada beberapa sekuritas untuk menjadi dealer driven mereka. Kalau kita bicara UKM itu tetap harus ada pihak yang mau menjadi underwriter-nya,” imbuhnya. Sementara itu, BEI mengajak dan mendorong anggota yang

dahnya terkena dampak kebakaran dan banjir. Oleh karena itu, pembangunan satu juta rumah akan terus digiatkan oleh Pemerintah setiap tahunnya guna memenuhi kebutuhan papan bagi penduduk. “Kalau tidak tercapai, maka akan terjadi penumpukan dan memperpanjang daftar penduduk yanh tidak punya rumah sehingga akan tinggal di tempat-tempat yang tidak pantas,” jelasnya. Sementara itu, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat menyatakan hingga Oktober lalu, pembangunan rumah dalam rangka program satu juta rumah te-

lah mencapai 568.158 unit. “Dari angka tersebut, sebanyak 331.693 unit adalah realisasi program satu juta rumah untuk masyarakat berpenghasilan rendah,” kata Direktur Jenderal Penyediaan Perumahan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Syarif Burhanuddin. Menurut Syarif, dengan pencapaian tersebut maka realisasi program satu juta rumah dinilai didominasi rumah untuk masyarakat berpenghasilan rendah. Sebanyak 87.683 unit dari pembangunan tahap pertama tersebut, dalam pembangunannya dibiayai melalui subsidi fasilitas likuiditas pembiayaan perumahan (FLPP). (ant/jul)

Jamkrindo Catat Rp23 Triliun Penjaminan Konsumer

Broker Diminta Bersedia Jamin Emisi UKM

INILAH, Jakarta - Para broker yang merupakan bagian anggota bursa diminta terlibat aktif menjadi penjamin emisi Usaha Kecil dan Menengah (UKM) saat hendak Initial Public Offering (IPO). Direktur Pengembangan PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Nicky Hogan mengungkapkan, masih ada saja pertanyaan, broker tentang potensi kinerja UKM saat mau melantai di bursa. “Hanya saja pertanyaannya bagaimana investor tertarik karena size-nya UKM relatif kecil. So far tidak ada keluhan dari broker. Karena ini sebenarnya bukan sesuatu yang baru, “ katanya di Jakarta, Rabu (2/12). Kebanyakan sekuritas yang telah disosialisasikan perihal tersebut, kata Nicky menyambut positif. Broker-broker siap menjadi penjamin emisi perusahaan UKM.

tahun dapat mencegah penumpukan kawasan kumuh di kota-kota besar di Tanah Air. “Kenapa satu juta rumah? Karena Indonesia dengan 250 juta penduduk, apabila setiap rumah dihuni empat orang, maka berarti ada sekitar 60 juta rumah. Kalau penduduk tumbuh 1,5 persen per tahun, maka setiap tahun kita butuh tambahan rumah satu juta,” paparnya. Saat ini, khususnya di Ibu Kota Jakarta, banyak orang masih tinggal berdempet-dempetan dan di pinggiran sungai-sungai karena keterbatasan lahan perumahan. Hal itu berpotensi mu-

berada di bawah naungan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) untuk dapat melantai di pasar modal. Nicky Hogan mengatakan ajakan tersebut untuk menambah jumlah emiten di pasar modal. “Beberapa sudah mencangkup size yang di syaratkan untuk go publik. Nantinya kita akan bicara lebih intens. Mereka sangat semangat untuk go publik, “ kata Nicky. Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Jakarta Raya (Hipmi Jaya) mengakui pasar modal merupakan wadah mencari permodalan selain perbankan. “Modalnya terbatas, makanya kalau bisa kami dorong untuk masuk ke pasar modal karena kami pengusaha yang muda ini nafsunya besar untuk ekspansi,” imbuhnya. (wiyanto/jul)

INILAH, Jakarta - Hingga akhir Oktober 2015, Perum Jaminan Kredit Indonesia ( Jamkrindo) mencatatkan volume penjaminan kredit konsumer Rp23 triliun. Jamkrindo terus menggenjot volume melalui kerja sama bersama PT Bank BRI Agroniaga (BRI Agro). “Total dari volume penjaminan kredit non KUR atau eksisting yang sebesar Rp49 triliun, sebanyak Rp23 triliun di antaranya dari penjaminan kredit konsumer,” ujar Direktur Perum Jamkrindo Bakti Prasetyo, berdasarkan keterangan tertulis, Rabu (2/12). Direktur Utama Perum Jamkrindo Diding S Anwar mengatakan kerja sama itu nantinya bisa mendorong jangkauan akses dan layanan keuangan lebih luas di sektor kredit konsumer. “Selain itu kerja sama ini lebih bertujuan untuk meningkatkan kinerja masing-masing perusahaan

baik Jamkrindo maupun BRI Agro. Selain itu, diharapkan masyarakat lebih bisa memanfaatkan produk kredit di sektor konsumer,” jelas Diding. Dia mengatakan, dengan kerja sama itu Jamkrindo optimistis pertumbuhan bisnis penjaminan akan semakin baik. “Diharapkan nantinya realisasi kredit BRI Agro dan volume penjaminan Jamkrindo akan meningkat,” ungkap dia. Sementara itu, Direktur BRI Agroniaga Zuhri Anwar mengatakan kerja sama itu lanjutan kerja sama penjaminan kredit fasilitas bank garansi atau konstruksi. Ke depannya diharapakan penyaluran kredit sektor konsumer, baik yang berupa kredit tetap, pensiun, santunan hari tua, agro griya, agro mobil dan agro multiguna bisa dijamin di Jamkrindo. BRI Agro memilih Perum Jamkrindo sebagai mitra karena hanya

Jamkrindo yang mampu mengkover risiko PHK dan kematian sekaligus dan itu tidak seperti kerja sama dengan asuransi, yakni keduanya, life insurance dan general insurance dipisah. “Sejauh ini kredit konsumer di BRI Agro aman karena memiliki NPL yang relatif rendah, hal ini karena tingkat kehati-hatian dalam penyaluran kredit yang terus dijaga perseroan,” ujar Zuhri. Sampai akhir Oktober 2015, Jamkrindo mencatatkan laba sebelum pajak Rp619,5 miliar atau naik 15,42% dari tahun lalu. Jika dilihat, capaian laba ini telah mencapai 91,53% dari target Rencana Kerja Anggaran Perusahaan (RKAP) Perum Jamkrindo tahun 2015. Sementara total aset perusahaan sebesar Rp10,02 triliun. Nilai ini naik jika dibandingkan total aset akhir 2014 sebesar Rp10,48 triliun (arief bayuaji/jul) NET


NEWS+

KAMIS, 3 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

... Kereta Cepat Sampai Tegalluar > Sambungan A1 “Baik di Gedebage atau Tegalluar, keduanya tentu akan menjadi pusat pertumbuhan,” katanya. Selain Kereta Cepat, pertumbuhan di Bandung Raya akan semakin pesat dengan kehadiran LRT atau kereta ringan yang akan menjadi penghubung dengan kereta cepat. Rencananya, konsorsium LRT sama dengan kereta cepat. Hal ini dianggap akan memudahakan dan mempercepat pembangunan. Heryawan berharap pembangunan LRT akan tuntas sama dengan kereta cepat. “Pembangunan transportasi Bandung Raya seperti LRT menjadi yang tak terpisahkan dengan kereta cepat,” ucapnya. Sekda Jabar Iwa Karniwa memastikan proyek Kereta Cepat Jakarta Bandung akan disesuaikan dalam sisi penataan tata ruang, terutama untuk empat wilayah di Bandung Raya yakni Kota Bandung, Kota Cimahi, Bandung Barat dan Kabupaten Bandung. Menurutnya, Pemprov Jabar dan daerah di Bandung Raya sudah mengantisipasi hal ini dengan meneken kesepakatan dan substansi Raper-

pres Kawasan Strategis Nasional Cekungan Bandung. “Kami menginisiasi percepatan agar pembangunan skala besar itu sesuai dengan pola ruang dan lingkungan hidup,” katanya. Dia menilai rapat koordinasi antara Pemprov, Kereta Cepat Indonesia China dan kabupaten/kota yang dilintasi trase proyek tersebut sejalan dengan kesepakatan Raperpres Cekungan Bandung, kecuali Bekasi dan Purwakarta. Dari Raperpres yang sudah disepakati, pihaknya berharap kesediaan Presiden Jokowi segera menetapkan menjadi Perpres agar pembangunan kereta cepat bisa sesuai dengan ketentuan yang berlaku. “Kami berharap akhir Januari 2016 bisa ditetapkan, maka penetapan lokasi oleh Pak Gubernur dan Amdal proyek ini bisa sesuai aturan,” pungkasnya. Komisaris PT Pilar Sinergi BUMN Indonesia Sahala Lumban Gaol mengatakan Presiden Joko Widodo dijadwalkan melakukan soft launching Kereta Cepat Jakarta-Bandung pada pertengahan Desember 2015. Seremoni pembangunan proyek ini berlangsung di Kawasan Walini, Kecamatan

Cikalongwetan, Kabupaten Bandung Barat. “Soft launching oleh Pa Presiden di Walini pada Desember ini,” ujarnya di Gedung Sate, Rabu (2/12). Pihaknya sengaja memilih Walini karena akan menjadi stasiun terbesar dari proyek ini. Bahkan, Tim Setneg dan utusan khusus Menteri BUMN sudah meninjau ke Walini. Sementara itu, Direktur PT KCIC Hanggoro Budi Wiryawan menyebut rute kereta cepat Jakarta-Bandung memiliki panjang 150 kilometer dengan kecepatan maksimum 250 Km/jam. Maka jarak tempuh Jakarta-Bandung yang semula ditempuh dua hingga tiga jam melalui jalur darat akan menjadi sekitar 30 menit. “Kereta cepat ini diharapkan mengurangi kemacetan dan meningkatkan mobilitas penduduk,” bebernya. Menurutnya, pembangunan kereta Cepat Jakarta-Bandung memakan biaya sekitar US$5,5 miliar atau sekitar Rp72 triliun. Jabar menjadi pionir dari proyek transportasi massal ini. “Ini episode baru transportasi di Indonesia,” pungkasnya. Hanggoro mengatakan multiplayer effect pembangunan kereta cepat Jakarta-

Bandung ini sangat besar. Salah satunya di sektor ketenagakerjaan. Pengerjaan konstruksi yang dimulai 2016 hingga 2019 diperkirakan akan menterap tenaga kerja dalam jumlah banyak. “Tenaga kerja yang dapat terserap sekitar 40.000 orang,” ujarnya, Rabu (2/11). Pihaknya telah meminta kepada KCIC untuk banyak mempekerjakan tenaga domestik khususnya dari Jabar. Hal ini sangat penting demi mengurangi angka pengangguran. “Sebagian besar tenaga kerja lokal, sedangkan tenaga kerja dari China hanya pekerja setingkat tenaga ahli yang jumlahnya sangat terbatas,” kata Hanggoro. Saat ini, pihaknya sedang menunggu izin trase yang dikeluarkan dari Kementerian Perhubungan. Namun sebelumnya dibutuhkan rekomendasi dari Gubernur Jabar dan DKI Jakarta mengingat proyek ini beradai di lahan kedua provinsi tersebut. “Jika sudah launching oleh Presiden, kami langsung bekerja melakukan persiapan konstruksi pembangunan rel serta pembangunan stasiun/ TOD (Transit Oriented Develpoment),” pungkasnya. (gin)

... Banyak PPK Kekurangan Surat Suara > Sambungan A1 Kodar mengatakan, setelah menerima surat suara dari KPU Kabupaten Bandung, seluruh PPS se-Kecamatan Baleendah langsung menghitungnya. Surat suara yang ditererma, dihitung ulang dan dipisahkan berdasarkan TPS. Surat suara yang dipisahkan sesuai dengan kebutuhan TPS, kemudian dimasukkan dalam kardus setelah sebelumnya dibungkus plastik. PPK Dayeuhkolot hingga Kemarin Siang belum melakukan penghitungan dan pengesetan surat suara. “Kemarin itu tadina mau langsung dihitung, tapi gedungnya dipakai sosialisasi,”ujar Ketua PPK Dayeuhkolot, Heru Septiandi. Rencananya, penghitungan dan pengesetan surat suara Ke-

camatan Dayeuhkolot akan dilakukan pada sore hari. “Memang nanti sore baru mau kami hitung, Panwascam juga sekarang masih bimtek,kan harus iawasi oleh mereka juga,”ujarnya. Kebutuhan surat suara untuk Kecamatan Dayeuhkolot, menurut Heru, mencapai 85.522 lembar. Terdiri atas 83.360 DPT dan 2,5% surat suara cadangan. “Kami kemarin menerima 42 kardus surat suara berisi 2.000 lembar dan satu kardus surat suara berisi 1.522 lembar. Memang beberapa PPK pada bilang ke saya, katanya banyak yang kurang,”katanya. Komisioner Pokja Logistik pada KPU Kabupaten Bandung, Agus Hasby Noor, mengatakan laporan kekurangan surat suara dan logistik lainnya tersebut disebabkan human error saat pengemasan di

Gudang KPU. Karenanya, setiap Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) bertugas memeriksanya kembali di masing-masing kecamatan. “Laporan kekurangan logistik ini wajar dan terjadi pada pemilihan sebelumnya. Makanya setiap PPK wajib kembali memeriksa logistik sambil mengemas logistik dan menyegel kotak suara sebelum didistribusikan ke PPS di setiap desa,” kata Agus. KPU Kabupaten Bandung, katanya, segera mengirimkan logistik yang dibutuhkan untuk menutupi kekurangan di sejumlah kecamatan. Selama ini, masih terdapat logistik cadangan di Gudang KPU Kabupaten Bandung. “Diharapkan laporan pengecekan di setiap kecamatan ini akan beres pada 5 Desember. Setelah itu, logistik pe-

milihan akan didistribusikan ke setiap PPS. Jangan sampai, PPS atau bahkan petugas TPS menyatakan masih ada kekurangan logistik, cukup di PKK saja,”ujarnya. Menurut Agus, baru tiga kecamatan yang melaporkan kekurangan logistik ini. Kecamatan Baleendah kekurangan ratusan surat suara, Kecamatan Nagreg kekurangan 4 lembar surat suara, dan Kecamatan Rancaekek yang masih menghitung kekurangan logistiknya. “Seperti di Rancaekek menyatakan ada yang kurang, tapi masih menghitung keseluruhannya. Proses pemeriksaan dan pengemasan logistik ini kebanyakan masih berjalan di setiap kecamatan. Untuk Nagreg, walaupun hanya kurang 4 lembar surat suara, tetap akan kami antarkan,” katanya. (dani r nugraha/gin)

... Peneliti Batan Produksi Elemen Batang Reaktor Nuklir > Sambungan A1 “Dengan kemampuan sendiri membuat elemen batang kendali, maka sebagian besar komponen penting reaktor Triga sudah dapat diproduksi di dalam negeri,” katanya. Bahkan dengan kemampuan dan hasil pembuatan batang kendali itu membuka peluang bagi Batan untuk bisa memproduksi dalam jumlah besar sekaligus memasok kebutuhan elemen batang kendali bagi reaktor-reaktor Triga di luar negeri. “Penggunaan bahan bakar atau sumber energi reaktor atau elemen batang kendali itu merupakan modifikasi, dari sebelumnya jenis batang menjadi plat. Banyak jenis reaktor Triga yang digunakan di luar negeri sehingga inovasi dari Batan bisa juga untuk memasok elemen batang itu di luar negeri,” katanya. Efrizon menyebutkan, keberhasilan itu tidak lepas dari upaya tim peneliti untuk menyelamatkan reaktor Triga agar tetap bisa beroperasi. Dengan demikian dalam beberapa tahun ke depan maka instrumen penting dalam pengoperasian reaktor itu tetap aman dan reaktor Triga tetap bisa beroperasi. “Elemen itu sangat efisien sehingga perusahaan produsennya menganggap tidak menguntungkan yang akhirnya tidak memproduksi lagi. Tapi bersyukur peneliti Batan

bisa mendapatkan jalan keluarnya,” katanya. Saat ini Batan mengoperasikan tiga reaktor, yakni di Bandung, Yogyakarta dan Tangerang dengan fokus memproduksi isotop untuk memasok kebutuhan rumah sakit. Menurut Efrizon kebutuhan isotop cukup tinggi oleh rumah sakit, menyusul peningkatan terus tingkat pelayanan medis di Indonesia. “Elemen batang buatan pabrikan itu masih cukup untuk 2-3 tahun ke depan, namun setelah itu habis kita gunakan hasil desain kita sendiri,” katanya. Reaktor Triga Bandung yang berlokasi di Jalan Tamansari Kota Bandung merupakan reaktor nuklir pertama di Indonesia yang diresmikan oleh Presiden RI I Ir Soekarno pada tahun 1965. “Reaktor Triga merupakan yang pertama di Indonesia, diresmikan Desember 1965, dan hari ini genap berusia 50 tahun,” kata Efrizon Umar di Bandung, Rabu. Ulang tahun emas reaktor yang pada zamannya diresmikan oleh Presiden RI Ir Soekarno tersebut dirayakan di kawasan Kompleks Batan Kota Bandung Jalan Tamansari dengan melibatkan sejumlah pakar, dosen, mahasiswa dan stakeholder lainnya. Reaktor Triga yang saat ini bernama Reaktor Triga 2000 itu merupakan salah satu instalasi vital di Kota Bandung.

Triga merupakan singkatan dari training research isotope production by General Atomic, sedangkan 2.000 menunjukkan bahwa kapasitas daya reaktor maksimal saat ini 2.000 KW. Pada saat peresmian Reaktor Triga pada tahun 1965, Presiden Soekarno menyampaikan pernyataan yang berbunyi “Indoneia sudah memasuki era atom, dengan penguasaan teknologi atom maka Indonesia sudah siap memasuki era modern”. “Awalnya saat diresmikan Reaktor Triga berkapasitas 250KW kemudian diupgrade pada 1981 menjadi 1.000 KW dan terakhir diuprade pada 1996 menjadi 2.000 KW. Selain di Bandung Batan juga punya reaktor di Yogyakarta dan Tangerang,” kata Efrizon. Sejak dioperasikan, reaktor Triga sudah dimanfaatkan untuk melakukan penelitian dan pengembangan dalam upaya penguasaan teknologi di bidang isotop di radiosotop. Radiosotof adalah unsur yang bersifat radioaktif yang dapat digunakan di bidang medis untuk melakukan pemeriksaan anatomi dan morfologi organ tubuh. “Selain untuk medis melalui kerja sama dengan rumah sakit Batan juga bekerjasama dengan berbagai perguruan tinggi dalam berbagai penelitian,” katanya. Sementara itu Deputy Sains dan Aplikasi Teknologi

Nuklir Batan Dr Farhat Azis menyebutkan, pada usia setengah abad beroperasinya reaktor itu merupakan momen penting bagi Batan dan Bangsa Indonesia. “Pada momen ini kembali ditorehkan prestasi para peneliti Batan yakni berhasil mendesain dan memproduksi elemen batang kendali yang kemudian digunakan di reaktor Triga 2000,” kata Farhat Azis. Sementara itu Deputy Teknologi Energy Nuklir Batan, Dr Taswanda Taryo menyatakan momen ulang tahun emas reaktor Triga itu sangat strategis dan membuktikan bahwa Indonesia telah memasuki era nuklir sejak 50 tahun lalu. “Semangat ini menjadi landasan untuk pemanfaatan nuklir sebagai energi masa depan Indonesia. Salah satunya untuk pembangkit listrik tenaga nuklir, di mana ke depan pemanfaatan nuklir sebagai pembangkit itu kebutuhan,” katanya. Ia menyebutkan, kekurangan energi nasional merupakan alasan kuat untuk memanfaatkan energi nuklir yang saat ini teknologinya kian aman dan banyak digunakan di berbagai negara. “Kita sudah membuat roadmap terkait pengembangan pembangkit tenaga nuklir itu. Batan sudah pengalaman mengelola reaktor. Reaktor yang ada sekarang dengan reaktor pembangkit listrik tenaga nuklir itu tidak jauh beda,” katanya.(gin)

A7 INILAH/SYAMSUDDIN NASOETION

LOMBA MASAK: Sejumlah penghuni lapas memasak Asinan khas Jakarta, di Lapas Wanita, Jalan Pacuan Kuda, Kota Bandung, Rabu (2/12). Tiap blok Lapas Wanita mengirimkan wakilnya untuk mempraktikkan kerja sama tim untuk menjadi yang terbaik.

... Anggota MKD ‘Keroyok’ Sudirman Said > Sambungan A1 Dia membacakan percakapan yang disebut Novanto meminta saham yaitu pada lembar keenam. Di situ jelas didengar ada permintaan saham untuk proyek listri di Papua ke Freeport. “Kemudian halaman 9 jelas sekali ada sahut menyahut antara SN dengan MR mengenai saham. Betul dicampur konteksnya dengan divestasi, tapi yang bisa jelaskan nuansa pembicaraan Pak Ma’roef,” paparnya. Sudirman lalu menyampaikan terimakasihnya kepada sidang MKD yang telah digelar terbuka dan memperdengarkan rekaman. Namun dia terusik karena seolah diperlakukan seperti orang yang bersalah. Padahal memberi laporan. “Harusnya untuk memuliakan dewan, orang yang mengadu dilindungi bukan diperlakukan seperi orang bersalah,” tutup menteri berkacamata itu. Rapat sejak pukul

13.15 WIB yang penuh perdebatan itu pun akhir ditutup pukul 21.30 WIB. Sudirman menyebut proses sidang yang terbuka bisa menjadi pembelajaran bersama. Dia ingin metode seperti ini dipertahankan. “Berharap ini dilanjutkan terbuka, profesional, apapun hasilnya jadi sarana perbaikan, jaga kehormatan dan martabat dewan. Terima kasih,” ucap Eks Dirut Pindad ini. Sudirman menegaskan, semua yang dia tahu sudah disampaikan di persidangan. Bila dibutuhkan, dia siap datang lagi ke MKD. “Yang saya tahu sudah saya sampaikan. Bila butuh keterangan tambahan, saya akan hadir,” ujarnya. Sebelumnya, Wapres Jusuf Kalla menasihati Sudirman Said untuk jujur dalam memberikan keterangan pada sidang MKD terkait penyalahgunaan nama Presiden dan Wapres untuk pemerasan terhadap PT Freeport Indonesia. “Saya belum komunikasi

dengan dia (Sudirman), tetapi sebelumnya saya katakan supaya (dia) siap-aiap saja dan jujur apa adanya, tidak perlu ditambahin atau dikurangi,” kata Kalla seusai membuka Rakernas Real Estat Indonesia (REI) di Jakarta, Rabu. Wapres juga meminta semua pihak terkait untuk datang ke sidang MKD, apabila diperlukan, guna melancarkan jalannya persidangan. “Ya namanya dipanggil DPR ya harus datang, untuk menjawab pertanyaan yang diberikan,” kata Wapres. MKD DPR RI menyelenggarakan sidang kehormatan terkait upaya pemerasan oleh Wakil Ketua DPR Setya Novanto terhadap PT Freeport Indonesia dengan mencatut nama Presiden Joko Widodo dan Wapres Jusuf Kalla. Upaya pemerasan tersebut diungkapkan oleh Menteri ESDM Sudirman Said dengan melaporkan Novanto ke Mahkamah beserta bukti transkrip rekaman percakapan. (gin)

... Persiapan untuk “Mudik” > Sambungan A1 Segala sesuatu itu harus jelas tujuannya. Seperti kalau kita naik angkot, harus jelas tujuannya mau ke mana. Jangan sampai supirnya bertanya, “Saudara mau ke mana?” Lalu dijawab, “Tidak tahu, bapak mau ke mana?” Ini namanya penumpang kebingungan yang mengajak orang lain ikut bingung. Pun halnya dalam hidup ini. Tujuan kita harus jelas. Sederhananya kita semua sedang persiapan “mudik”. Karena kakek-nenek kita, yaitu kakek Adam dan nenek Hawa, itu orang asli surga. Sehingga salah bagi yang mengatakan kalau manusia sebagai penduduk bumi. Manusia bukan penduduk bumi, tapi warga keturunan surga. Kita berada di bumi ini sekarang hanya mampir sebentar, sambil mengumpulkan berbekal supaya bisa mudik ke surga. Nah, saudaraku. Agar bisa mudik selamat sampai di surga kita harus berbekal, sebab tempat mudik itu ada dua. Selain surga, ada neraka. Hal ini benar-benar ada. Adanya surga dan neraka benar-benar ada seperti adanya saudara yang sekarang membaca tulisan ini. Kita di dunia ini hanyalah mampir. Jadi, jangan pernah menganggap dunia ini sebagai tempat tinggal. Bukan di bumi tempat kita, dan kita juga bukan penduduk asli bumi. Selama mampir, kita berbekal supaya ketika mudik tidak tersasar ke neraka. Kita berbekal supaya mengerti tentang persiapan mudik yang benar dan selamat. Bekal inilah yang dinamakan agama. Islam adalah ilmu supaya selama waktu kita mampir di dunia ini benar, dan supaya bisa pulang selamat. “Hai orang-orang yang beriman, peliharalah dirimu dan keluargamu dari api neraka…” (QS. Al-Tahrim [66]: 6)

Semua orangtua, khususnya kepala keluarga atau lelaki sejati, harus mengetahui persis dalil ini. Bahwa yang paling penting dari aktivitas kehidupan di dunia ini adalah jaga dirimu dan keluargamu dari api neraka. Karena menderitanya sangat luar biasa di sana. Jangan sampai seharusnya mudik ke tempat asal kita yang senang dan bahagia, malah pulangnya direbus dan dibakar. Ini serius, saudaraku! Oleh sebab itu, penting bagi kita berbekal atau belajar agama agar tidak salah mudik. Lalu, apa yang paling mudah membuat selamat ketika mudik? Kata kuncinya sederhana, bahwa amalan yang timbangannya terberat adalah tauhid. Yang paling top agar kita selamat adalah laa ilaaha ilallaah. Tiada Tuhan yang berhak disembah selain Allah. Sehingga kita tidak boleh menuhankan harta, pangkat, gelar, piala, penampilan, pujian orang maupun nafsu sendiri. Kalau semuanya itu bersih dari penuhanan, kita bisa selamat. Kemudian, apa hasil atau bentuk dari tauhid? Adalah akhlakul karimah. Mungkin ada yang bertanya, “Mengapa ada orang yang belum bersyahadat tapi akhlaknya baik?” Yang begitu akhlaknya baik tapi belum karimah atau belum mulia. Karena orang yang akhlaknya mulia adalah orang yang berbuat lillaahita’ala. Bisa saja dia berbuat baik agar dianggap baik, atau sekadar senang berbuat baik. Seperti anak-anak pasti menginginkan orangtua dan gurunya berakhlak baik. Kita pun senang berteman dengan seseorang yang sopan. Kita senang kepada orang yang dermawan. Kita juga senang pada teman yang suka mentraktir, tapi kalau yang ini memang dasar kita berjiwa fakir miskin. Aneh tapi nyata, ternyata setiap hati pasti menginginkan

keluarga, tetangga dan teman yang baik. Bahkan katanya para penjahat sekalipun juga bilang pada temannya, “Loe harus jujur jadi orang!” Temannya yang sesama penjahat menjawab, “Tapi bang, kan kita penjahat.” Dan ditegasin lagi, “Ya enggak apa-apa penjahat, yang penting kita jujur.” Aneh. Jadi, supaya selama mampir di dunia yang sebentar ini hidup kita benar dan tidak jadi aneh, maka kita harus belajar agama. supaya saat tiba waktunya pulang, bisa selamat sampai ke tempat asal kita (surga), maka kita harus benar-benar menanamkan tauhid. Dengan tauhid yang benar kita bisa berakhlak mulia. Oleh sebab itu, pendidikan agama merupakan pendidikan yang membuat akhlak kita kepada Allah sebagai Pencipta menjadi benar, yakni akhlaknya bertauhid. Akhlak kita kepada Rasulullah saw juga benar, yaitu menauladani beliau. Kepada orangtua akhlak kita benar dengan memuliakan keduanya. Begitu seterusnya kepada kakak, adik, guru, tetangga, kerabat, bahkan kepada binatang juga ada akhlaknya. Nah, saudaraku. Lebaran sudah lewat, bagi yang pulang kampung kemarin pun sudah lama balik beraktivitas. Tapi mungkin masih segar dalam ingatan bagaimana saja persiapan kita untuk mudik saat lebaran. Misalnya sibuk meminjam, mencicil atau merental mobil untuk dipamerkan di kampung. Jika untuk pamer yang kekanak-kanakan seperti itu saja bisa dilakukan, maka seharusnya persiapan untuk mudik ke kampung halaman kita yang sebetulnya (surga), harus lebih bisa diupayakan. Karena siapa tahu sebelum sampai lebaran tahun depan, ternyata kita sudah dijemput malaikat untuk mudik lebih dulu. (*)


JABAR KAHIJI

KAMIS, 3 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

A8

Koni Jabar Sinkronisasi Organisasi NET

KONI Jawa Barat melakukan penguatan dan sinkronisasi tata kelola organisasi olahraga untuk mendukung misi provinsi menjadi Juara Umum “Jabar Kahiji” dalam gelaran PON XIX Tahun 2016.

W

akil Ketua I Bidang Organisasi, KONI Jabar, Budiana mengungkapkan, KONI Jabar berkomitmen untuk terus mendukung misi menjadi Juara Umum daam PON XIX/2016. Karenanya, satu langkah yang kini dilakukan adalah melakukan penguatan sinkronisasi tata kelola organisasi. “Penguatan dan sinkronisasi organisasi sangat strategis dan harus dilakukan, selain itu untuk memperkokoh kondisi internal KONI Jabar agar misi Jabar Kahiji bisa diterjemahkan di semua lini,” kata Budiana, Rabu (2/12). Menurut dia, pencapaian Juara Umum pada PON XIX/2016 tak hanya menjadi tugas atlet, pelatih dan official, namun perlu didukung oleh tata kelola dan sistem manajemen organisasi yang baik dan tangguh. KONI Jabar secara khusus menggelar workshop tata kelola organisasi olahraga dengan mengumpulkan pengurus KONI kabupaten/ kota se-Jabar serta pengurus daerah cabang olahraga di Jawa Barat. Kegiatan yang merupakan bagian dari konsolidasi barisan organisasi olahraga Jabar akhir tahun ini digelar selama tiga hari. “Tata kelola organisasi olahraga yang baik memberikan dampak positif bagi gairah pembinaan dan spirit atlet. Pembinaan yang baik hanya bisa digulirkan melalui tata kelola organisasi yang baik dan kuat,” katanya seperti dikutip Antara. Sementara untuk meningkatkan kualitas organisasi dan optimalisasi tata kelola organisasi, KONI Jawa

Barat menggandeng sejumlah perguruan tinggi antara lain Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Institut Teknologi Bandung (ITB) dan terakhir dengan Universitas Padjadjaran (Unpad). “Kerja sama itu dijalin untuk menyempurnakan model dan tata kelola organisasi yang ideal, terutama dalam penyusunan standar operasional prosedur dan susunan organisasi dan tata kelola (SOTK),” kata Budiana. Alasan menggandeng perguruan tinggi, kata dia, karena kampus memiliki potensi besar dan terdapat banyak sumber daya yang bisa dimaksimalkan KONI Jabar untuk pembinaan olahraga, terutama menjelang PON XIX/2016.

Sebelumnya, KONI Jawa Barat juga melakukan MoU dengan Kantor Perwakilan Badan Pemeriksa Keuangan Provinsi (BPKP) Jabar, salah satu pointnya untuk memastikan tata kelola dan administrasi keuangan sesuai dengan regulasi. “Kita akan memanfaatkan potensi itu, lalu berhikmat sematamata untuk suksesnya Jabar Kahiji. Setelah PON kita akan terus menggelorakan pembinaan prestasi, tak hanya Pada PON XIX/2016 saja, tapi juga setelah perhelatan itu usai,” kata Budhiana. Sementara itu pengamat olahraga yang juga pewarta olahraga senior Jabar, Arif Natakusumah menyebutkan gairah pembinaan

olahraga dan kunci sukses prestasi olahraga berawal dari kondisi dan tata kelola organisasi yang baik dan komitmen mengusung visi dan misi organisasi. “Berkaca dari sukses sejumlah cabang olahraga di Jabar pada PON terdahulu, cabang olahraga yang sukses adalah cabang yang memiliki sosok pengurus dan tata kelola organisasi yang baik, kompak dan memiliki loyalitas tinggi,” katanya. Menurut Arif, Jabar memiliki

Kabar Gedung Sate

Aher Dorong UMKM Berdaya Saing NET

PEMPROV JABAR mewacanakan adanya program bantuan kemasan bagi produk UMKM Jabar. Hal ini sebagai bentuk dorongan UMKM di Jabar untuk mampu berdayang saing menghadapi MEA. Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan yang akrab disapa Aher mengatakan, ‎Usaha Kecil Mikro dan Menengah (UMKM) perlu mendapat perhatian dari pemerintah. Terlebih, UMKM kedepan akan bersaing dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA). Menurutnya, para pelaku UMKM harus terus mendapatkan ‎dukungungan serta pembinaan dari pemerintah. Produk UMKM, kata Heryawan harus berkembang dan bersaing dengan produk pabrikan. “‎Salah satu yang harus disupport pemerintah, kata Heryawan, adalah bantuan kemasan untuk memberikan nilai tambah produk-produk UMKM,” tutur Heryawan, Rabu (2/12). Dia mengatakan, jika perlu Pemerintah menggelontorkan anggaran dari APBD untuk membantu kemasan produk UMKM. Selama ini, kendala bagi para pelaku UMKM adalah kemasan kemasan sendiri. Pasalnya, biaya bagi mereka cukup mahal. “Tidak ada masalah kalau kita sediakan anggaran khusus untuk kemasan tersebut,” ucap dia. Bantuan pemerintah untuk kemasan, kata Heryawan sudah dilakukan di beberapa negara. Pria yang akrab disapa Aher ini memberikan contoh Thailand dan Malaysia. Disana, pemerintah memberikan

bantuan full untuk kemasan. “Jadi UMKM hanya fokus memproduksi produk. Sedangkan kemasan disediakan atau diberikan secara cuma-cum oleh pemerintah,” kata dia. Dengan begitu, para pelaku UMKM dapat maju serta bersaing dengan produk lainya.‎ “Kita siap anggarkan untuk membantu UMKM kita. Apalagi payung hukumnya berupa perda sudah ada,” jelas Aher. Dia menambahkan, Pemprov Jabar akan mendorong permodalan UMKM agar kualitas produknya terus meningkat. Keberadaan UMKM ini, lanjut Aher dapat menyerap banyak tenaga

kerja. “UMKM juga dapat memberdayakan masyarakat sekitar,” tutup dia. Senada dikatakan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Jabar, Ferry Sofyan Arif. Menurutnya, Disperindag siap membantu kemasan atau desai produk agar lebih menarik. “Program kemasan bagi pelaku UMKM ini sebetulnya bukan program baru. Kita sudah luncurkan program ini pada tahun lalu,” tegas Ferry. Dia menuturkan, program tersebut sengaja diluncurkan sebagai bentuk komitmen Pemprov Jabar dalam membantu para pelaku UMKM terutama pelaku usaha

skala mikro yang memiliki modal kecil. “Banyak UMKM yang tidak memiliki kemasan menarik. Jadi produk UMKM asal Jawa Barat kurang diminati pasar atau kalah bersaing dengan produkproduk lain yang dikemas lebih menarik,” kata dia. Pemprov Jabar sendiri, kata Ferry akan terus berkoordinasi ‎dengan pemerintah kabupaten/kota di Jawa Barat agar melakukan pembinaan kepada para pelaku UMKM. “Fokusnya kepada kemasan serta nilai ekonomi lainnya seperti pencantuman nilai kandungan gizi, label halal, tanggal kadaluwarsa, dan lain-lain,” katanya. ( jaka permana/ghi)

rekam jejak prestasi dan gaya pengelolaan organisasi yang baik, sehingga memunculkan karakter kuat dan spirit positif bagi atlet. “Gaya dan cara kepemimpinan

itu bisa menjadi model yang bisa diterapkan kembali meski tidak bisa diterapkan seutuhkan karena kondisinya telah berbeda,” katanya. (ghi)


INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

InilahBandung Dari Bandung untuk Indonesia

REDAKSI /IKLAN/SIRKULASI: JALAN TERUSAN PASTEUR NO 167 BANDUNG TELP 022-6127865 (HUNTING), 022-6127793 (REDAKSI) FAX 022-6127769 HARGA LANGGANAN RP55.000/BULAN KAMIS, 3 DESEMBER 2015 Email redaksijabar@inilah.com

Website www.inilahkoran.com

e

e-Paper www.inilah.com/ikoran

Facebook inilahkoran jabar

Twitter @inilahkoran

Line Chat inilahkoran

Sungai Cikapayang Jadi Wisata Baru WARGA yang melintas di kawasan Jalan Merdeka Kota Bandung mungkin bertanya-tanya. Selama hampir tiga pekan, deretan seng terpasang di sepanjang Sungai Cikapayang samping Balai Kota Bandung. Oleh : Yogo Triastopo

T

ernyata, seng itu memang sengaja dipasang Pemerintah Kota Bandung untuk membangun ruang publik baru berupa taman di pinggiran Sungai Cikapayang Kota Bandung. Didi Ruswandi, Sekretaris Dinas Bina Marga dan Pengairan (DBMP) Kota Bandung mengemukakan, proyek tersebut bernama Restorasi Sungai Cikapayang tahap dua. Tahap pertama telah rampung pada 2014 lalu dengan panjang ku-

rang lebih 200 meter. “Proyek Restorasi Sungai Cikapayang tahap dua ini sepanjang 400 meter. Tahap pertama sudah selesai di tahun 2014,” kata Didi via telepon selulernya, Selasa (1/12). Didi menjelaskan, dalam Proyek Restorasi Sungai Cikapayang tahap dua mengusung konsep ruang cantik di koridor sungai. Untuk memperluas trotoar hingga membentuk plasa berlantai batu granit dan batu coral sikat, sebagian luas tanah dalam Balai

Kota turut dipergunakan. “Ada empat menhir (batu besar) setinggi tiga meter yang akan dipasang. Jadi pengunjung bisa foto-foto disana,” ucapnya. Menurut Didi, Proyek Restorasi Sungai Cikapayang tahap dua yang bakal diproyeksikan menjadi wisata baru di Kota Bandung ini bernilai hingga Rp5,1 miliar. Proses pengerjaan, diharapkan rampung sebelum perayaan Natal tahun 2015. “Agar pengunjung taman bisa berinteraksi dengan air langsung, sebagian pagar Balai Kota dibongkar, dipindahkan agak ke dalam,” tandas dia. Bulan Mei lalu, Wali Kota Bandung Ridwan Kamil meresmikan renovasi saluran Sungai Cikapayang. Dia berharap 40 sungai di Kota Bandung seperti sungai Cikapayang Jalan Merdeka, airnya bening dan ikan bisa hidup. (gin)

KESEHATAN

ILUSTRASI

ANGKA kematian bayi dan ibu melahirkan di Kabupaten Bandung terus menurun hingga akhir 2015 ini. Pada 2012 lalu, angka kematian ibu tercatat 49 kasus. Hingga Oktober 2015 turun jadi 29 kasus. Begitu juga dengan kematian bayi yang baru lahir. Pada 2012 ada 276 kasus, kini menurun pada akhir tahun ini tercatat 137 kasus. Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bandung, Sofian Nataprawira mengatakan, Pemkab Bandung terus berupaya menekan angka kematian ibu dan bayi ini. Salah satunya melalui peningkatan akses masyarakat terhadap pelayanan kesehatan yang berkualitas. “Seperti penambahan jumlah puskesmas, bidan serta penyebaran dan penambahan jumlah obatobatan. Itu jadi salah satu upaya Pemkab Bandung agar angka kematian ibu dan bayi menurun,” kata Sofian di Gedung Setda Kabupaten Bandung, Soreang, Rabu (2/12). Sofian melanjutkan, keberpihakan Pemkab Bandung pun telah ditunjukkan melalui pemenuhan anggaran kesehatan yang mengalami

BANDUNG PEKAN INI Gasibu Sunday Morning Pelaksanaan Event : setiap hari Minggu. Mulai jam 06:00 wib sampai jam 12:00 wib. Lokasi event: Gasibu. Bandung.

kenaikan setiap tahunnya. Pada 2014, kesehatan memperoleh total anggaran senilai Rp299 miliar. Sementara pada 2015 Rp351 miliar. “Kalau dihitung-hitung dukungan anggaran bidang kesehatan ini mencapai 17,5 % dari anggaran Pemkab Bandung. Masalah kesehatan masyarakat selalu jadi prioritas kami, disamping pendidikan dan yang lainnya,” katanya. Di samping itu, keberhasilan pihaknya menekan angka kematian bayi tidak terlepas dari pendampingan teknis program Expanding Maternal and Neonatal Survifal (EMNS). Sejak 2012, terdapat lima Kabupaten di Provinsi Jabar yang diikutsertakan dalam program yang akan

berakhir pada 2015 ini. “Alhamdulillah Kabupaten Bandung dinilai paling berhasil atas keberhasilan ini. Kiranya program ini perlu dipertahankan dan dilanjutkan agar dapat menekan angka kematian ibu dan bayi di Kabupaten Bandung lebih cepat,»katanya. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung Achmad Kustijadi menyebutkan, angka kematian bayi di Kabupaten Bandung pada 2013 adalah 34,01 berbanding 1.000 kelahiran hidup dan 2014 adalah 33,9 berbanding 1.000 kelahiran hidup. “Angka tersebut berada pada posisi yang memerlukan intervensi sosial, selain pelayanan kesehatan yang berkualitas,”ujarnya. (dani r nugraha/gin)

INILAH/ YOGO TRIASTOPO

DIPASANGI SENG: Deretan seng terpasang di sepanjang Sungai Cikapayang samping Balai Kota Bandung. Pemkot Bandung berencana membangun ruang publik baru, yakni berupa taman di pinggiran Sungai Cikapayang Kota Bandung.

‘MEREKA GARDA TERDEPAN KEBERHASILAN PEMBANGUNAN DI BIDANG PANGAN’

Angka kematian Ibu dan Bayi Menurun

RP 2.000

SECTION B

KEBERHASILAN bidang pertanian, perikanan, peternakan dan kehutanan di Kabupaten Bandung, tak terlepas dari peran para penyuluh dibidangnya masing-masing. Bahkan, karena kerja keras serta dedikasinya terhadap tugas dan tanggungjawabnya, para penyuluh ini tak sedikit yang telah mendapatkan penghargaan tingkat Provinsi Jabar hingga tingkat nasional. “Saya sangat berterimakasih kepada para penyuluh. Atas dedikasi mereka, Kabupaten Bandung berhasil meraih kedaulatan pangan,” ungkap Bupati Bandung, Dadang M Naser. Bupati yang diangkat sebagai Bapak Penyuluh ini menambahkan, peran

penyuluh sangat strategis dalam meningkatkan produksi pangan di Kabupaten Bandung. Para penyuluh ini, kata dia, tak kenal lelah membimbing dan mendampingi para petani supaya bisa meningkatkan hasil tani mereka. Penyuluh pertanian, tambah Dadang, merupakan garda terdepan pelaksana program-program pemerintah di bidang pertanian. ‘’Tanpa penyuluh, sulit rasanya pemerintah bisa berhasil dalam program peningkatan produksi pangan,’’ujar bupati yang memperoleh julukan Dadang Beton ini. Kepala Badan Ketahanan Pangan dan Pelaksana Penyuluhan (BKP3) Kabupaten Bandung, Dadang Hermawan didampingi Kepala Bidang Ketenagaan Sarana Prasarana Penyuluhan, Cucu Ratna Mutiara, mengatakan, selama ini peran penyuluh sangat membantu masyarakat. Terutama masyarakat yang bergerak dibidang pertanian, perikanan, peternakan dan kehutanan. Karena sebenarnya, peran penyuluh itu, tak hanya memberikan penyuluhan yang bersifat dari atas ke bawah. Namun lebih kepada melihat potensi daerah. Sehingga, keberadaannya cukup dirasakan oleh masyarakat. “Kalau dulu mungkin iya, penyuluh hanya menyampaikan apa-apa yang diberikan dari atas. Tapi sekarang ini justru melihat dulu potensi yang ada di masyarakat,”kata Cucu, belum lama ini. Meski demikian, kata dia, bukan berarti tugas dan tanggung jawab penyuluh ini menjadi ringan. Karena walau bagaimanapun juga, tantangan di masyarakat cukup besar. Misalnya, sikap acuh tak acuh dari kelompok masyarakat yang menjadi tujuan penyuluhan. Untuk mengatasi hal tersebut, kata dia, diperlukan berbagai pendekatan, namun tentunya pendekatan ini berdasarkan metodologi penyuluhan. “Metodologi penyu-

luhan ini banyak caranya. Seperti demontrasi plot (demplot) yakni memberikan contoh dengan praktek yang baik. Selain itu, ada juga kursus tani (sekolah lapang). Nah setelah praktek itu berhasil dengan baik serta dengan hasil yang melebihi dari biasa yang dilakukan masyarakat, biasanya mereka tertarik dan mau menggunakan tata cara yang dilakukan penyuluh,”ujarnya. Selain dengan demplot, kata Cucu, yakni dengan melakukan pendekatan dari hati ke hati kepada masyarakat yang menjadi sasaran. Seperti mendatangi rumah para petani, peternak dan lainnya. Dengan berdiskusi dan saling membuka wawasan, ternyata hasilnya jauh lebih efektif ketimbang dengan cara-cara yang menggurui. “Penyuluhan sekarang ini partisipatif. Tidak seperti dulu disuapin, tapi kepada kelompok. Bahkan sekarang ini kelompok yang meminta penyuluhan, karena memang sangat dibutuhkan. Apalagi tugas penyuluh itu juga bukan hanya mengajar, tapi juga sebagai fasilitator. Misalnya masalah air, hama, informasi pasar, sekaligus mengundang buyers,”katanya. Para penyuluh di Kabupaten Bandung pun kreatif dengan inovasi baru dalam upaya menyampaikan pesan kepada masyarakat, yakni dengan media audio visual berbentuk film. Film garapan BKP3 ini pun dibuat sesuai kondisi dan kebutuhan sekaligus ketertarikan masyarakat saat ini. Seperti film bertema pertanian, peternakan, perikanan dan kehutanan yang dikemas modern, bercerita serta menarik. Dengan tujuan untuk mengajak generasi muda agar lebih tertarik dibidang pertanian. “Film ini beberapa kali ditayangkan di TVRI. Selain itu, terus diputar juga di mobil penyuluhan yang selalu berkeliling ke masyarakat,”katanya. Jumlah penyuluh tercatat sebanyak 87 orang terdiri atas, bidang kehutanan 19 orang, pertanian 55 orang, perikanan 10 orang dan peternakan 22 orang. Selain itu, terdapat juga tenaga harian bantu penyuluh sebanyak 89 orang kontrak dari Pemerintah Pusat dan sebanyak 55 orang kontrak dari Pemerintah Provinsi Jabar. “Selain itu ada juga tenaga penyuluh swadaya dari masyarakat. Yakni sebanyak 100 orang, terdiri dari 60 orang penyuluh pertanian dan 40 orang penyuluh perikanan. Mereka ini adalah masyarakat yang mau menjadi relawan penyuluh, mereka tidak digaji. Tapi kami hanya menyediakan fasilitas saja, seperti pelatihan atau kursus, demplot, kunjungan dan lainnya. Ada dua penyuluh swadaya yang mendapatkan penghargaan tingkat nasional,”katanya. (adv)


BANDUNG RAYA

KAMIS, 3 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

B2

Pemkot Benahi Kabel Telekomunikasi

Dari Atas Pindah ke Bawah

PEMKOT Bandung berniat menata ulang kabel telekomunikasi pada 2016. Rencananya, kabel-kabel yang ada di atas dipindah ke bawah dengan sistem ducting pita lebar.

ILUSTRASI/NET

Oleh : Yogo Triastopo

B

oleh jadi insiden tewasnya Mahasiswa Universitas Khatolik Parahyangan (Unpar) Andy Setiawan Haryanti (20) jadi pemicu. Kala itu, Andy terjatuh dari Bandung Tour On Bus beberapa waktu lalu setelah tersangkut kabel. “Nanti kita pindahkan kabel-kabel yang sekarang berada di atas ke bawah tanah dengan sistem ducting pita lebar. Kabel yang kita prioritaskan 190,296 kilometer,” kata Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika Yayan Ahmad Briliana di Balai Kota Jalan Wastukancana Kota Bandung, Rabu (2/12). Yayan menjelaskan, untuk sementara ini pihaknya akan memprioritaskan penataan kabel-kabel yang lokasinya berada di jalan utama. Pasalnya tutur dia, tidak semua kabel akan menggunakan sistem ducting. Salah satu contohnya adalah kabel listrik. “Kita prioritaskan dulu untuk jalan protokol. Untuk kabel listrik tidak bisa, karena itu

Pembangunan MCP dan pemindahan kabel telekomunikasi sistem ducting dilakukan bersamaan. Karena MCP tidak mungkin ada Fiber Optik (FO) dan FO tidak mungking kalau tidak ada ducting.”

tadi tidak semua pakai sistem ducting,” ucapnya. Yayan melanjutkan, sebelum melakukan tahap pengerjaan sistem ducting, diskominfo akan terlebih dahulu membuat Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) sebagai pengelola ducting pita lebar

Perbanyak Perusahaan Penerbit Amdal INILAH, Bandung – Guna mempercepat masuknya investasi, Pemkab Bandung meminta pemerintah menurunkan kewenangan pemberian izin perusahaan penyedia jasa Analisis Dampak Lingkungan (Amdal). Pasalnya, saat ini izin pendirian perusahaan semacam itu masih di pemerintah pusat. Di Indonesia hanya ada 30 perusahaan. Bupati Bandung, Dadang M Naser mengatakan, selama ini kendala yang sedikit menghambat masuknya investasi ke daerahnya adalah lamanya penerbitan sertifikasi Amdal. Terbitnya Amdal yang dimohon oleh calon investor atas suatu kegiatan usahanya itu, memakan waktu hingga 6 bulan serta biayanya cukup mahal. “Ini terjadi karena perusahaan konsultan Amdal yang diberi kewenangan oleh Pemerintah Pusat melalui kementrian terkait itu cuma 30 perusahaan saja. Mereka melayani se Indonesia, sedangkan perusahaan sejenis dalam aturannya tidak boleh ada di tingkat provinsi,”kata Dadang, Rabu (2/12/15). Karena jumlah perusahaan jasa konsultan Amdal yang terbatas dan berpusat di Jakarta. Sehingga, jika mereka mendapatkan pekerjaan lebih banyak diberikan pada perusahaan rekanan mereka atau di sub kontrak. Akibatnya, pengerjaan memakan waktu lama. “Karena menunggu-nunggu Amdal yang lama, proses perizinan jadi terganggu. Akibatnya, investasi yang akan masuk itu terganggu. Jadi bukannya kami membuat lama, tapi memang keadaannya seperti itu,”ujarnya. (dani r nugraha/gin)

Satpol PP Kewalahan Tertibkan Bangunan INILAH, Bandung-Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Bandung Barat (KBB) kesulitan menertibkan bangunan liar di Kawasan Bandung Utara (KBU). Padahal, dalam sejumlah aturan, KBU harus dijaga fungsinya. Bangunan yang berdiri di sana tidak bisa sembarangan berdiri. Sejumlah perizinan wajib ditempuh. Namun ternyata, bangunan di KBU kebanyakan tidak berizin. Satpol PP setempat kewalahan untuk menertibkannya. Kepala Satpol PP KBB Rini Santika mengakui kondisi ini. Banyak penyebab yang menjadi alasan dia sulit membereskan KBU. “Salah satunya, pemilik tanah dan bangunan di KBU ini sangat bandel. Banyak yang tidak mau mengurus perizinan,” kata Rini, Rabu (2/12). Dia mengatakan, prosedur perizinan pendirian bangunan di KBU ini sebenarnya bisa ditempuh apabila pemilik bangunan mau. Apalagi, jika bangunan itu dipakai usaha, sudah seharusnya para pemilik bisnis ini mau menempuh regulasi. Ia menuturkan, ada banyak jenis bangunan liar di KBU. Mulai dari rumah pribadi hingga berbagai macam jenis bangunan untuk usaha, seperti villa, restoran, wisma penginapan dan lainnya . “Kebanyakan di Lembang ya. Memang banyak juga yang sudah ditindak, tapi ya itu bandelnya mereka (pemilik bangunan),” jelasnya. Para pemilik tanah, jelas Rini, enggan mengurus prosedur perizinan mendirikan bangunan di KBU karena dinilai terlalu rumit. Menurut Rini, ada keheranan dari warga pemilik tanah tersebut karena harus mengurus perizinan sampai ke tingkat gubernur jika ingin membangun rumah di KBU. (fuad hisyamudin/gin)

pada Januari 2016. Nantinya para profider komunikasi yang menggunakan infrastruktur ducting, diwajibkan membayar kepada BLUD. “Kami lebih kepada tata kelola, yang mengganggarkan itu DBMP. Jadi nanti tinggal hitung-hitungn dengan BLUD,”

ujar dia. Pada Januari atau Februari, diskominfo akan melelang proyek pembangunan 1.300 titik tiang selular micro atau yang lebih dikenal dengan sebutan Micro Cell Pole (MCP). Ke-1.300 titik MCP, terbagi menjadi empat wilayah yang

nantinya akan dimenangkan oleh empat perusahaan pemenang lelang. “Pembangunan MCP dan pemindahan kabel telekomunikasi sistem ducting dilakukan bersamaan. Karena MCP tidak mungkin ada Fiber Optik (FO) dan FO tidak mungking kalau

tidak ada ducting,” jelasnya. Ditemui terpisah, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung Yossi Irianto mengatakan rencana pemindahan kabel dari atas ke bawah tanah sebenarnya telah ada sejak 2013 silam. Hanya saja, pada tahun 2014 urung dilakukan lantaran

belum memiliki Desain Enginering Detail. “Sekarang sudah ada, tetapi kan membangun tidak bisa tiba-tiba. Kita berharap tahun 2016 sudah terbangun dan di tahun 2017 sudah bisa mendapatkan hasil,” harap dia. (gin)

Konsumsi Sabu, Pemuda Dituntut 2 Tahun Bui ILUSTRASI/NET

INILAH, Bandung- Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejati Jabar menuntut Franama Fajar Romadon (23) hukuman dua tahun penjara. Framana terbukti secara sah memiliki dan mengonsumsi narkotika jenis sabu sabu. Hal itu terungkap dalam sidang tuntutan kasus penyalahgunaan narkotika di Pengadilan Negeri Kelas 1A Bandung, Jalan RE Martadinata, Rabu (2/12). Dalam amar tuntutannya, JPU Kejati Teddy Setiawan menyatakan terdakwa terbukti secara sah dan meyakinkan mengonsumsi narkoba sebagaimana diatur dalam pasal 127 ayat 1 huruf a Undang Undang RI nomor 35/2009 tentang Narkotika dalam dakwaan

kedua. “Menuntut majelis hakim yang menangani perkara ini agar menjatuhkan pidana penjara selama dua tahun,” katanya. Sebelum membacakan tuntutannya, Teddy juga membacakan hal yang memberatkan dan meringankan. Untuk yang memberatkan perbuatan terdakwa merusak dirinya dan generasi muda serta tidak mendukung program pemberantasan penyalahgunaan narkotika. Sementara hal meringankan, narkotika itu digunakan bagi diri sendiri, belum pernah dihukum dan tidak berbelit belit dalam memberikan keterangan. Dalam uraiannya, Teddy menyebutkan, terungkapnya

kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu tersebut berawal saat terdakwa memesan paket sabu yang dibelinya seharga Rp400 ribu dengan cara mentransfer via atm bangking. Kemudian, Abang (DPO) keesokan harinya memberita-

hukan bahwa paket sabu dapat diambil dibawah pohon depan SPBU daerah Jebrot Kabupaten Cianjur. Setelah terdakwa mendapatkan barang haram itu, kemudian segera bergegas pergi ke kontrakannya di Kom-

plek Gudang Aspal Kelurahan Sayang Kecamatan Cianjur Kabupaten Cianjur. lanjut Teddy, terdakwa mengkonsumsi sabu secara berkelanjutan dan menyimpan barang haram tersebut dibawah kasurnya. Namun, aktivitas terdakwa dapat diketahui petugas Polda Jawa Barat. Pada awal Agustus 2015, ketika terdakwa sedang duduk santai dikontrakannya, kedapatan oleh aparat dan dilakukan penggeledahan dan menemukan barang bukti berupa narkotika jenis sabu sisa pakai dibungkus plastik klip bening dengan berat 0,8 gram yang disimpan dibawah kasur terdakwa. (ahmad sayuti/gin)

Mantan Ketua PMI Terjerat Kasus Korupsi ILUSTRASI/NET

JAKSA Penuntut Umum (JPU) mendakwa mantan Ketua PMI Cabang Kota Bandung, Nadi Sastrakusumah telah melakukan tindak pidana korupsi. Nadi dituding telah memperkaya diri sendiri dan orang lain, serta merugikan negara Rp1.858.743.410,00. Dia didakwa pasal 2 dan pasal 3 UU No 31 tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. Hal itu terungkap dalam sidang dakwaan kasus dugaan korupsi di PMI Cabang Kota Bandung di Pengadilan Tipikor pada PN Kelas 1A Bandung, Jalan RE Martadinata, Rabu (2/11). Dalam dakwaannya, JPU Surma mendakwa Nata dengan pasal 2 dan pasal 3 UU No 31 tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. Terdakwa dididuga telah memperkaya diri sendiri dan orang lain dari alokasi dana hibah untuk pembangunan gedung PMI serta dari dana BPPD dengan cara membuat nota fiktif untuk alokasi dana tersebut. Menurutnya, total dana hibah yang diberikan ke PMI Cabang Kota Bandung senilai Rp 5 miliar, dan pembangunan gedung menghabiskan

dana Rp 8 miliar. Kemudian dengan Ir Henry Bastian, terdakwa melakukan perkeliruan dengan menggunakan dana BPPD yang bukan peruntukannya. “Dari hasil audit BPKP Juli 2015, terdakwa dinilai telah menggunakan dana BPPD untuk keperluan diluar operasional PMI, sebesar Rp 313.884.002,00. Sementara dalam pembangunan gedung, ditemukan selisih yang cukup besar,” ujarnya.

Berdasarkan hasil audit, ditemukan selisih pembelian besi mencapai Rp432.766.968, digunakan tidak sesuai peruntukannya sebesar Rp 144.132.420, digunakan untuk keperluan eksternal Rp546.600.000 dan adanya nilai kontrak manajemen yang tidak sesuai aturan sebesar Rp421.360.000. Jumlah total kerugian negara mencapai Rp1.858.743.410. Sementara itu, penasihat

hukum terdakwa, Saim Aksinuddin membantah seluruh tudingan jaksa. Apa yang ada dalam dakwaan sama sekali bukan yang sebenarnya terjadi. Dalam dakwaan jaksa menyebutkan pembangunan menghabiskan Rp 8,1 miliar, sedangkan dana hibah yang diterima Rp 5,8 miliar. “Berarti sebenarnya ada dana PMI yang masuk. Sementara dalam dakwaan malah disebutkan ada

kerugian negara dari total pembangunan,” kata Saim. Soal disebutkannya perbuatan terdakwa dilakukan bersama-sama dengan orang lain, yakni Ir. Henry Bastian, Saim menilai hal itu akan membuka tabir perkara sebenarnya. “Klien kami ini ketua PMI. Dan semua keputusan itu selalu melalui rapat, tidak putuskan sendiri. Soal pembelanjaan material untuk pembangunan, klien kami sama sekali tidak tahu karena itu ranah pelaksana,” ujarnya. Anggota tim penasehat hukum lainnya, Rusli Subrata mempertanyakan kembali diprosesnya kasus yang menjerat Nadi, terutama kaitan dengan BPPD. Sebelumnya, kasus itu sudah pernah disidik oleh Polda Jabar dan sudah keluar SP3 (Surat Perintah Penghentian Penyidikan). Dalam persidangan Nadi sempat membantah telah merugikan negara. Sebab dana hibah yang diterima Rp5,8 miliar. Sedangkan pembangunan menghabiskan Rp 8,1 miliar, dan tidak ada dana yang masuk ke kantong pribadi. Sidangpun dilanjutkan pekan depan dengan agenda pemeriksaan saksi-saksi lantaran terdakwa tidak mengajukan eksepsi. (ahmad sayuti/gin)


EDUKASI

KAMIS, 3 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

B3

FOTO-FOTO : ISTIMEWA

UKM KABUMI UPI

Bersama Melestarikan Seni Tradisional TIGA dekade sudah UKM Kabumi turut mengawal pelestarian seni tradisional di Jawa Barat, khususnya di lingkungan kampus Universitas Pendidikan Indonesia (UPI). Oleh : Okky Adiana

S

alah besar jika Anda menganggap, pelestarian seni tradisional di kalangan mahasiswa sudah padam. Sekali waktu datanglah ke Kampus Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) di Jalan Dr Setiabudhi, Kota Bandung, untuk membuktikan sendiri. Di kampus yang banyak menghasilkan calon guru dan tenaga pendidik berkualitas ini, ada satu Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang bergerak di bidang pelestarian seni tradisional di Jawa Barat. UKM yang didirikan sejak 30 tahun lalu ini, yaitu Keluarga Besar Bumi Siliwangi (Kabumi) UPI. Datanglah ke kampus ini saat para mahasiswa anggota Kabumi UPI berlatih. Latihan rutin biasa mereka lakukan setelah jam kuliah selesai. Ti-

dak jarang kegiatan latihan teknik bermain angklung, tari tradisional, serta gamelan, diiringi diskusi kecil di ruang sekretariat. Diskusi itu dapat berupa evaluasi atau menyusun rencana ke depan. Selama 30 tahun terakhir, UKM Kabumi UPI memang terkenal sangat aktif berpartisipasi dalam setiap kegiatan di kampus. Ini tak lepas dari jumlah anggota aktif di dalamnya. Menurut data yang tercatat pada 2015 ini, lebih dari 300 mahasiswa baru UPI dari berbagai fakultas dan jurusan ikut bergabung di UKM Kabumi UPI. “Adanya UKM Kabumi UPI ini supaya anak muda khususnya mahasiswa UPI ini mengenal seni tradisional, khususnya di Jawa Barat. Karena anak muda zaman sekarang cenderung lebih mengidolakan band-

band dari luar. Sementara kita punya alat musik angklung dan lain-lain yang tak kalah bagusnya. Banyak mahasiswa yang masuk UKM Kabumi UPI karena kecintaannya terhadap seni budaya,” papar Lurah/Ketua Kabumi UPI Andi Aji, saat ditemui INILAH, Jumat (27/11). Dia mengatakan, saat ini UKM Kabumi UPI fokus mengembangkan di cabang seni tradisional Jawa Barat. Masing-masing orkestra angklung, tari tradisional, dan gamelan. Anggota UKM Kabumi UPI boleh memilih salah satu antara tari tradisional dan gamelan. “Sementara untuk orkestra angklung, seluruh anggota Kabumi UPI diwajibkan untuk mengikutinya,” katanya. Ketika berlatih angklung, para mahasiswa ini akan belajar teknik-teknik dasar cara menggetarkan alat musik angklung. Ini dilakukan untuk menghasilkan harmonisasi musik yang baik. Cara menggetarkan angklungnya pun memang tidak mudah, mereka harus menggetarkan angklung itu secara halus, sehingga bunyi yang dihasilkan akan terdengar bagus dan tentunya enak untuk didengar. “Biasanya kita berlatih membawakan lagu dangdut, lagu barat, lagu tradisional, lagu Sunda, Betawi, dan lagu-lagu

TUTUR KATA

“Bagi saya Kabumi bukan hanya sebuah UKM, melainkan kampung halaman. Di sini saya menempa mental akhlak dan moral, berkarya dan bebas mengembangkan kreativitas.” lainnya,” katanya. Andi Aji menambahkan, untuk latihan tari tradisional, anggota Kabumi UPI akan belajar mulai dari pengenalan, gerak dasar, olah tubuh, dan aspek lainnya. Ketika berlatih, mereka akan diiringi gamelan yang merupakan salah satu cabang seni yang dikembangkan di Kabumi UPI. “Latihan tari dan gamelan itu barengan. Jadi, kalau latihan gamelan, mereka belajar teknik-teknik dasarnya, setelah itu masuk ke lagu untuk mengiringi tari itu sendiri. Latihannya satu minggu dua kali,

biasanya anggota yang ikut sekitar 20-30 orang,” ucapnya. Menurut Andi, UKM Kabumi UPI kerap tampil dibeberapa event besar, baik di dalam kampus ataupun di luar kampus. Bahkan UKM ini pernah mengisi sebuah acara di Festival Folklore di Jerman. “Kita juga pernah pentas di Istana Negara sebanyak 126 kali pentas waktu zaman Orde Baru dulu. Tampil di Gedung Sate juga pernah, di kampus kita juga kalau ada event-event pasti kita diundang,” ucapnya. Dia menilai, ketertarikan mahasiswa terhadap seni budaya ini bisa dikatakan cukup

tinggi, selain jumlah anggota pertahunnya cukup banyak. Saat latihan berlangsung, para mahasiswa juga sangat antusias dan menunjukan kemampuan kerjasama tim maupun individu. Dengan adanya UKM Kabumi UPI, Andi berharap, mahasiswa UPI tidak sekadar bisa menyalurkan bakat di bidang seni. Lebih dari itu mereka pun bisa tetap belajar berorganisasi dan melestarikan seni tradisional yang ada di Jawa Barat. “Semoga anak-anak muda di UPI khususnya dan di Indonesia umumnya bisa tetap melestarikan seni budaya,” pungkasnya. (rey)

Selalu Mengedepankan Asas Kekeluargaan UKM Kabumi UPI tidak hanya mengajarkan anggotanya pandai bermain angklung, menari tarian tradisional, ataupun gamelan. Sejumlah mahasiswa yang telah menjadi anggota UKM Keluarga Besar Bumi Siliwangi (Kabumi) UPI memperoleh satu nilai positif lain, yaitu ikatan silaturahim yang semakin kuat. Perasaan ini tumbuh karena sudah terbina sejak UKM Kabumi UPI berdiri, 30 tahun lalu. Bagi Lesty Nastitie, boleh jadi UKM Kabumi UPI merupakan keluarga kedua. Lesti yang kini termasuk salah seorang pengurus UKM Kabumi UPI ini mengatakan, UKM yang usianya sudah terbilang tua ini sangat mengedepankan asas kekeluargaan.

Sehingga bagi siapapun mahasiswa UPI yang aktif di UKM Kabumi UPI, akan merasa senang dan nyaman. Ini terbukti, di sekretariat mereka ang-

gota yang datang tidak hanya saat latihan saja. Sekretariat itu selalu penuh setiap hari. “Menurut saya UKM Kabumi UPI itu sudah kayak keluarga

sendiri. Di sini kita tidak hanya belajar tari, angklung atau gamelan saja, tapi seniornya itu benar-benar merangkul. Jadi tidak hanya sekadar datang,

latihan kemudian pulang, tapi rasa kekeluargaan sangat tinggi,” papar Lesty Nastitie saat ditemui INILAH, Jumat (27/11). Selain itu dia juga dapat belajar cara berorganisasi yang baik dan mengenal berbagai macam karakter orang lain. Dan tentu saja, penguasaan tentang teknik tari tradisional juga bertambah. Tari tradisional yang dia pelajari antara lain rampak kendang, topeng, jaipong, dan lainnya. “Kebetulan saya di UKM ini di bidang promosi komunikasi, jadi di UKM ini saya juga bisa mendapatkan banyak link, cara berkomunikasi dengan orang yang berbeda, di dalam maupun luar organisasi,” kata mahasiswi Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra (FPBS) UPI. Dia menambahkan, sejauh

ini program UKM Kabumi UPI sudah cukup baik. Namun, Lesty ingin UKM Kabumi UPI terus meningkatkan kualitas agar tetap menjadi yang terbaik di Kampus UPI bahkan di Kota Bandung sekalipun. “Kalau untuk fasilitasnya sih, sudah cukup lengkap. Di sini kita punya alat-alatnya, angklung kita lumayan lengkap, kostum untuk tari juga ada,” terangnya. Dia berharap, UKM Kabumi UPI dari tahun ke tahunnya terus meningkat, baik itu dari jumlah anggota ataupun kualitas dari UKM tersebut. Selain itu, untuk mahasiswa-mahasiswanya sendiri, diharapkan tetap mencintai UKM Kabumi UPI dan tetap loyal terhadap organisasi. (okky adiana/rey)

Putra Pamungkas SPd Jurusan Teknik Mesin UPI

“Senang sekali di Kabumi. Banyak ilmu, pengalaman, dan keluarga baru. Jika mendengar pengalaman dan kisah para senior terdahulu, saya jadi tambah semangat dan sayang pada Kabumi.” Sinta Mawar Dini Jurusan Manajemen Pemasaran Pariwisata UPI

“Selama 2 tahun berada di Kabumi UPI, saya mendapatkan banyak ilmu berkesenian dan manajemen organisasi. Banyak pula teman yang satu tujuan, sehingga semua ini jadi perjalanan menyenangkan.” Aditya Rifki Rahmandika S Jurusan Teknik Sipil UPI


REGIONAL NET

KAMIS, 3 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

B4

Menkop UKM Luncurkan Kartu IUMK di Sukabumi

KARTU IUMK merupakan kartu izin usaha mikro kecil yang diberikan kepada para pelaku usaha. Kartu ini diterbitkan lurah atau camat secara gratis. Rudy Gunawan

Kehadiran Pegawai Pemkab Garut Merosot INILAH, Garut - Bupati Garut Rudy Gunawan mengaku, heran dengan penurunan tingkat kehadiran pegawai di lingkungan Pemkab Garut. Kondisi ini terjadi di masing-masing Satuan Kerja Pemerintah Daerah (SKPD) pada beberapa bulan terakhir. Padahal sejak dirinya dilantik menjadi Bupati Garut, tingkat kehadiran pegawai mengalami peningkatan cukup baik. Dibuktikan dengan Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) yang mengalami peningkatan, terutama di bidang infrastruktur. Keheranannya itu dikemukakan di hadapan para pegawai saat memimpin Apel Pagi di lingkungan Dinas Pendidikan Garut Jalan Pembangunan, Rabu (2/12). “Apa ini menjadi gambaran kinerja keseluruhan pegawai ?” tanyanya. Karena terindikasi terjadi penurunan tingkat kehadiran pegawai itu pula, kata Rudy, dirinya sengaja memimpin apel di lingkungan Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Garut Jalan Kian Santang, Selasa (1/12). “Kemarin, saya sengaja Apel di DPPKA, dan tingkat kehadrian hanya sekitar 50% dari pegawai yang ada. Sekarang di Dinas Pendidikan juta tak jauh berbeda. Kalau dikalkulasikan, mungkin hanya 45%. Saya heran. Pembinaan pegawai model apa yang dilakukan para pejabat di setiap dinas ini?” ujarnya kecewa. Rudy pun mengingatkan para pejabat agar senantiasa memberikan contoh dan teladan kepada para stafnya. Sebab menurutnya, jabatan yang telah diamanatkan sebetulnya telah memberikan kemartabatan. Baik itu kepada pribadi maupun keluarganya. Sehingga jabatan itu juga mesti diimbangi dengan melaksanakan tugas sebaik-sebaiknya. Hal itu akan terasa jika pejabat bersangkutan sudah tak lagi memegang jabatannya. Rudy menyadari perubahan kinerja birokrasi di lingkungan Pemkab Garut harus terus menjadi perhatiannya. Karenanya, dia menegaskan mulai saat ini, pihaknya tidak akan main-main terhadap persoalan tersebut. (zainulmukhtar/rey)

Oleh : Budiyanto

M

enteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Menkop UKM) Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga meluncurkan kartu Izin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK) bagi para pelaku usaha di Kabupaten Sukabumi. Peluncuran kartu IUMK ditandai penyerahan kartu IUMK secara simbolis kepada dua pelaku usaha di Kabupaten Sukabumi, masing-masing Yuda pemilik Pondok Batik Kreasi di Kecamatan Cisaat dan Nur Nurjanah pemilik Aneka Kue dan Kripik Aster di Kecamatan Cibadak. Peluncuran dan penyerahan kartu IUMK dilaksanakan di Gedung Pusat Layanan Usaha Terpadu-Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah (PLUTKUMKM), Jalan Raya CibadakPalabuhanratu, Cikembang Kecamatan Cikembar, Rabu (2/12). “Kartu IUMK ini bertujuan memberikan kepastian hukum dan sarana pemberdayaan bagi pelaku usaha mikro, kecil, menengah dan koperasi dalam membangun dan mengembangkan usahanya,” kata Puspayoga. Menurut dia peluncuran kartu IUMK ini didukung Asosiasi Perusahaan Penjaminan Indonesia (Assipondo) dan Perum Jaminan Kredit Indonesia ( Jamkrindo) serta bekerjasama dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI). “Kami terus memperluas dan

PT SHS Subang Siapkan Bibit Padi Musim Rendeng NET

INILAH, Subang - Musim tanam rendeng segera tiba. Sebagai produsen bibit padi, PT Sang Hyang Seri Subang, siap membantu untuk pemenuhan kebutuhan bibit padi bagi petani. Dengan begitu, ke depan stok bibit padi ini tetap terjaga. General Manager PT Sang Hyang Seri Regional I Sukamandi, Subang, Supriyono mengatakan, di musim rendeng ini perusahannya akan turut menanam bibit padi. Adapun areal pesawahan yang akan ditanami mencapai 3.150 hektare. “Kami pastikan, di musim rendeng ini stok bibit padi nasional bisa terpenuhi,” ujar Supriyono, Rabu (2/12). Dia pun mengakui, sejak beberapa tahun ini perusa-

Meskipun skalanya kecil, minimalnya bibit tersebut mampu untuk memenuhi kebutuhan di tingkat Jabar. haan BUMN tersebut tak bisa memproduksi bibit secara optimal. Produksi bibit padi ini, sebut dia, sempat terganggu karena adanya permasalahan di internal SHS. Dampak persoalan ini, lanjut dia, menjadikan kantorkantor regional di seluruh daerah sulit beroperasi. Sebab, tak disokong dana segar. Tak hanya itu, SHS juga harus menanggung hutang kepada petani yang merupakan mitra kerja. Tak hanya itu, dampak lain dari persoalan internal ini menyebabkan puluhan mitra kerja juga diputus secara se-

pihak. Sebab, SHS tak mampu membeli bibit padi mereka. Meski demikian, SHS tetap berupaya untuk memroduksi bibit. “Meskipun skalanya kecil, minimalnya bibit tersebut mampu untuk memenuhi kebutuhan di tingkat Jabar,” jelas dia. Namun, dia menambahkan, ke depan kondisi seperti itu tak akan terulang lagi. Sebab, saat ini SHS siap menanami lahan seluas 3.150 hektare. Dengan lahan ini, diharapkan kebutuhan stok bibit padi nasional pun tak terganggu. (asep mulyana/rey)

INILAH/BUDIYANTO

meluncurkan layanan untuk memperoleh IUMK ke daerahdaerah dan bisa terbangun sinergitas antara Kemenkop UKM dan Pemerintah daerah,” ujar dia. Deputi Menteri Bidang Pengembangan dan Restrukturisasi Usaha Kemenkop UKM Braman Setyo menjelaskan, IUMK merupakan izin usaha mikro kecil bagi para pelaku usaha yang diberikan atau diterbitkan oleh lurah atau ca-

mat secara gratis. ‘’Lalu kartu IUMK ini dapat digunakan sebagai persyaratan peminjaman modal ke BRI dengan jaminan pembiayaannya oleh Assipindo,’’ jelas Braman yang juga sebagai Ketua Dewan Pengawas Perum Jamkrindo. Setelah mengantongi kartu IUMK ini, lanjut Braman, para pelaku UMKM diharapkan bisa meningkatkan daya saing dan berkompetisi di tingkat inter-

nasional. Terutama saat ini dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) yang akan berlangsung akhir tahun 2015 ini. “Untuk di Kabupaten Sukabumi ini, Pemda setempat sudah menerbitkan peraturan tentang Pemberian Kewenangan Izin Usaha Kecil. Sehingga momentum ini akan memberi peluang bagi pelaku usaha mikro kecil untuk memiliki daya

saing,” imbuhnya. Braman menambahkan peluncuran IUMK ini merupakan amanat Peraturan Presiden (Perpres) No 98/2012 tentang Perizinan Usaha Mikro dan Kecil. Di mana, para pelaku usaha mikro kecil mendapatkan kepastian berusaha di lokasi yang sudah ditentukan pemerintah daerah dengan kemudahan akses permodalan dari perbankan. (rey)


INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

InilahBogor Dari Bogor untuk Indonesia

REDAKSI /IKLAN/SIRKULASI: RUKO ARYAWIDURA JALAN AHMAD ADNAWIJAJA 11A KOTA BOGOR telp: 0251-8359233(Hunting) 0251-8359167 (Redaksi). Fax 0251-8359271. Harga layanan Rp 55.000/Bul KAMIS, 3 DESEMBER 2015 Website www.inilahkoran.com

Email

e

e-Paper www.inilah.com/ikoran

Facebook inilahkoran jabar

Twitter

RP 2.000

SECTION B

Line Chat inilahkoran

Supermarket Bodong Muncul di Cileungsi SEBUAH pasar modern berdiri di Cileungsi. Sebagian izinnya diduga bodong. Ironisnya, dia berdiri di samping pasar tradisional.

INILAH/ADHI MAWARDI

Oleh: Adhi Mawardi

K

omisi II DPRD Kabupaten Bogor mendapati pembangunan pasar modern di samping pasar tradisional Cileungsi tak mengantongi izin resmi. Selain itu, komisi yang melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke lokasi pembangunan supermarket tersebut juga menemukan dugaan sejumlah pelanggaran. Sekretaris Komisi II DPRD Kabupaten Bogor Hanafi mengatakan pihaknya langsung melakukan sidak setelah menerima laporan dari sejumlah pedagang Pasar Cileungsi, terkait pembangunan super market yang diduga menyalahi aturan. “Hasil sidak, Komisi II menemukan banyak temuan di lapangan, meskipun kami belum melihat izin yang sudah dimiliki pihak pengelola,” katanya, Rabu (2/12). Selain itu, lanjutnya, menurut data dari Sekertaris Kecamatan Cileungsi, sewaktu pengelola mengurus persetujuan lingkungan, rencananya bangunan tersebut untuk mini market. Tapi kenyataan di lapangan, bangunan cukup megah dan luas. Bahkan hampir seluruh tanah dibangun gedung. “Kami melihat bangunannya besar, namun area pakir pengunjung di mana? Untuk itu kami akan memangil dinas terkait untuk mengetahui izin yang sudah dikeluarkan kepada pengelola supermarket tersebut,” jelas Hanafi. Jika nanti ditemukan izin yang tidak sesuai, Komisi II akan merekomendasikan kepada Pemkab Bogor untuk membongkar. Ini harus menjadi perhatian serius supaya di kemudian hari tidak ada lagi pelanggaran serupa.

“Jangan sampai pelanggaran ini dibiarkan sehingga yang lain mengganggap pengawasan lemah kemudian ikut-ikutan mendirikan bangunan seenaknya saja,” katanya. Sementara itu Sekcam Cileungsi Adi Heryana membenarkan, jika pengelola super market tersebut saat mengurus izin pada April 2015 lalu, peruntukanya untuk mini market. “Kenyataannya bangunan yang dibangun di tanah seluas 3.000 m2 ini cukup megah dan menghabiskan seluruh lahan yang ada,” kata Adi. Sebelumnya Komisi I DPRD Kabupaten Bogor dibawah pimpinan Kukuh Sri Widodo sudah memperingatkan bahwa di wilayah Cileungsi banyak ditemukan pelanggaran terkait izin bangunan atau yang terkait soal bangunan. Kukuh mencontohkan, aktivitas penggalian tanah di Desa Dayeuh, Kecamatan Cileungsi, juga sampai saat ini belum mengurus izin sehingga menimbulkan keresahan warga. Masyarakat menganggap kegiatan tersebut sangat menganggu, tidak saja ancaman musibah tanah longsor tetapi juga polusi akibat truk-tru pengangkut tanah. “Kalau pemerintah daerah tak segera menyelesaikan pelanggaran-pelanggaran seperti ini, maka akan menjadi preseden buruk di kemudian hari,” kata politisi Partai Gerindra ini. Ketua Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Cileungsi Juwandi juga mempunyai penilaian yang sama. “Kami mendesak Bupati Bogor secara tegas menghukum pemilik galian itu. Pasalnya KNPI dan Karang Taruna Cileungsi tidak pernah dilibatkan dalam musyawarah mengenai persoalan galian,” kata Juwandi. (ing)

Listrik Padam, Lalu Lintas Semrawut INILAH, Bogor – Padamnya listrik dua hari terakhir, membuat lalu lintas di Bogor semrawut. Kemacetan terjadi di mana-mana, terutama di persimpangan jalan, akibat lampu pengatur lalu lintas tak berfungsi. Akibat listrik padam, KBO Lantas Polres Bogor Kota, Ipda Budi Suratman, mengaku pihaknya haru bekerja keras mengatur lalu lintas. Pada Selasa (1/12), diterjunkan 15 orang petugas, sementara pada Rabu (2/2) sebanyak 11 personel. “Karena mati dan nyala beriringan pada Selasa (1/12), di tiga titik masih padam lampu merahnya. Akibatnya, anggota harus mengatur karena tiga titik tersebut merupakan jalur padat. Kami masih siagakan 11 personel agar tak terjadi kemacetan,” katanya. Kesemrawutan tetap tak terhindarkan. Lalu lintas di seputaran Istana Bogor kacau. Begitu pula di sekitar Balai Kota, Jalan Djuanda,

Sempur, Taman Kencana, Menteng Asri, Jalan Pemuda, dan Jalan Pajajaran, hingga Ciawi. Selain itu, lampu lalu lintas di sekitar Balai Kota juga terkena imbas dari pemadaman listrik ini. Akibat padamnya lampu lalu lintas itu mengakibatkan arus kendaraan semrawut. Pengendara motor yang ikut terjebak kemacetan, Rahmat (24), mengaku sudah lebih dari 30 menit berada di Jalan Djuanda. “Ini polisi pada kemana ya? Macet banget. Saya mau ke GOR Pajajaran,” gerutunya. Arus lalu lintas di depan SMAN 1 Bogor terpaksa dibantu para pengemis yang turun langsung mengatur lalu lintas. Tak hanya di Kota Bogor, hal serupa juga terjadi di wilayah Kabupaten Bogor. Sebagian besar persimpangan yang diatur traffict light, menjadi semrawut, terutama pada jam padat sekitar pukul 08.00 WIB

atau saat sebagian karyawan dan PNS pulang bekerja. Beberapa perkantoran terpaksa menyalakan diesel sehingga menimbulkan kebisingan. Apalagi hampir semua perkantoran seperti bank, toko, klinik, dan tempat niaga lainnya. Sedangkan yang tidak

memiliki diesel terpaksa aktivitasnya berhenti total. “Sudah sejak kemarin di sini mati lampu. Kami tak menyangka bakal berlangsung selama ini sehingga belum menyiapkan diesel,” kata salah seorang staf kantor notaris di Jalan Mayor Oking, Cibinong, Rabu (2/12). (rizki mauludi/adhi mawardi/ing)

PERIKANAN

Upaya Meningkatkan Konsumi Ikan Kota Hujan SEBUAH organisasi sederhana berdiri di Bogor. Namanya, Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan). Mendorong gerakan memasyarakatkan makan ikan. “Pembentukan Forikan sangat dibutuhkan karena lembaga tersebut akan berperan sebagai inspirator, kreator, motivator dan aktivator gerakan gemar makan ikan,” kata Kepala Seksi Pemasaran dan Kelembagaan Usaha, Dinas Pertanian, Sumtiah, di Bogor, Rabu (2/12). Ia mengatakan, rencana pembentukan Forikan telah dibahas dalam rapat yang diikuti berbagai lembaga masyarakat, Tim Penggerak PKK, PHRI dan unsur masyarakat lainnya. “Hasil rapat pembentukan Forikan juga telah disampaikan kepada

Asisten Kesejahteraan Rakyat dan Pembangunan, Toto M Ulum,” katanya.

Dikatakannya, pembentukan Forikan bertujuan untuk mendukung pelaksanaan

program nasional gerakan memasyarakatkan makan ikan. “Fungsi Forikan un-

tuk mendukung kebijakan Kementerian Kelautan dan Perikanan terkait penguatan pasokan, penguatan permintaan, dan harmonisasi pasokan serta permintaan akan ikan,” katanya. Forikan, lanjutnya, akan memberikan masukan perihal kondisi, permasalahan, upaya, strategi, dan implementasi peningkatan konsumsi ikan nasional. Sumtiah menambahkan, sampai dengan saat ini, Forikan sudah terbentuk di tingkat provinsi sebanyak 26 unit, kemudian 171 di tingkat kabupaten/kota, dan 113 di tingkat kecamatan. “Kota Bogor baru akan membentuk hari ini, draf hasil rapat juga akan disampaikan ke bagian hukum dan selanjutnya di-SK-kan wali kota,” katanya. Kepala Dinas Pertanian

Kota Bogor, Azrin Syamsudin mengatakan, untuk terus mendorong konsumsi ikan di masyarakat, pihaknya bersama para stakeholders atau pemangku kepentingan menginisiasi pembentukan Forikan, berdasarkan SK Menteri Keluatan dan Perikanan Nomor 29/2006. “Ketua Forikan Kota Bogor ditunjuk adalah Ketua Tim Penggerak PKK bersama pengurus dan para kader PKK sebagai motor penggeraknya,” katanya. Menurutnya, Tim Penggerak PKK dinilai mampu dan tepat untuk mensosialisasikan dan mengedukasi masyarakat agar meningkatkan kesadaran gizi individu melalui konsumsi ikan. Implementasi kegiatan ini melibatkan pemerintah, serta seluruh lapisan masyarakat yang terdiri dari organisasi masyarakat, lintas

profesi dan insan pendidikan. Ia mengatakan, konsumsi ikan sangatlah penting untuk meningkatkan kecerdasan masyarakat. Berdasarkan data Badan Ketahanan Pangan, pola pangan harapan (PPH) di Kota Bogor saat ini baru mencapai 82% dari target 90%. “Kota Bogor akan menyediakan satu lokasi yang khusus menjual ikan segar serta produk perikanan,” katanya. Untuk mencapai derajat kecerdasan dan kesehatan masyarakat, lanjut Azrin, upaya yang terus dilakukan adalah melalui kegiatan sosialisasi gemar makan ikan guna mencapai ketahanan pangan nasional. “Dengan dukungan serta sinergitas dari unit terbesar hingga unit terkecil, keluarga. Diyakini, misi ini dapat tercapai dengan maksimal,” katanya. (ant/ing)


BOGOR RAYA

KAMIS, 3 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

B2

OPD Gigit Jari, Anggaran Dipangkas ANGGARAN sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD) terpaksa dipangkas. Itu agar APBD 2016 Kota Bogor tak berdarah-darah. Oleh: Rizki Mauludi

B

ukan Rp2,6 triliun, RAPBD 2016 Kota Bogor disahkan pada angka Rp2,3 triliun. Angka itu disepakati setelah berkalikali penyelarasan antara Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TPAD) dan anggota DPRD

Kota Bogor. Dengan angka seperti itu pun, untuk menghindari terjadinya defisit, semua pihak sepakat untuk memangkas anggaran di banyak OPD. Anggaran yang dipertahankan pun adalah untuk hal-hal mendesak dan prorakyat kecil.

Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto, mengakui banyak yang dikurangi pada RAPBD 2016. Tapi, tak sedikit pula yang tetap dipertahankan. Dia, misalnya, menyebutkan penyertaan modal pada Perusahaan Daerah Jasa Transportasi (PDJT) disepakati dewan karena untuk penyehatan. Atau, penataan pasar tradisional dan PKL, juga tak diganggu gugat. “Tadi rapat terakhir. Nanti saya akan kaji lagi untuk APBD 2016 ini. Banyak juga yang dikurangi,” ujar Bima kepada INILAH. Dia, umpamanya,

menyebut anggaran di Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Bogor dikurangi pada tahun 2016. Ketua DPRD Kota Bogor, Untung W Maryono, menuturkan rata-rata 0,5% anggaran di semua OPD dipangkas. Pemangkasan itu untuk menutup defisit anggaran. DPRD lebih banyak berpatokan pada pagu anggaran tahun lalu saja. Penambahan anggaran yang nilainya cukup signifikan di OPD, sudah dipangkas dari awal. “Misalnya di DKP dan Wasbangkim, ada yang dipangkas,

kecuali anggaran yang berkaitan dengan pelayanan langsung dan bermanfaat untuk masyarakat,” jelasnya. Hal yang dianggap bermanfaat untuk masyarakat itu antara lain asuransi pohon tumbang. Itu tetap dipertahankan. “Antisipasi musibah juga sudah dianggarkan,” tambahnya. Untung menyebutkan, RAPBD Kota Bogor bernilai Rp2,3 triliun. Di sana termasuk pendapatan asli daerah (PAD) yang ditargetkan Rp681 miliar. Untuk mengejar target sekaligus menutup defisit, pemerintah akan mendongkrak

dengan menutup kebocoran pajak, termasuk pahak tempat hiburan malam (THM) dan pajak lainnya. Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Bogor, Hanafi, menyebutkan pihaknya telah menemukan keseimbangan antara defisit dan silpa dalam RAPBD. Lamanya pembahasan ini, menurutnya, salah satunya adalah karena sulit menemukan titik impas. “Dalam APBD kita harus menemukan titik nol. Itu tak tercapai jika ada silpa atau defisit. Itulah yang membuat

lama pembahasannya,” katanya. Ia menerangkan, dalam pembahasan ada beberapa program di setiap SKPD yang dirasionalisasikan. Hal itu dilakukan untuk mengurangi defisit anggaran yang terjadi di Pemkot Bogor. “Ada beberapa program yang kita rasionalisasikan seperti program yang sudah tercantum dalam RAPBD, namun programnya sama dengan yang direncanakan pemerintah pusat atau provinsi. maka kita akan hapus program tersebut,” tambahnya. (ing)


BOGOR RAYA

KAMIS, 3 DESEMBER 2015

www.inilahkoran.com

B4

Awasi GOR Pakansari! INILAH/ADHI MAWARDI

KURANG dari sebulan, GOR Pakansari harus jadi. Proses pembangunannya harus diawasi. Agar tak jadi GBLA di Kabupaten Bogor. Oleh: Adhi Mawardi

G

erakan Nasional Pemberantasan Korupsi (GNPK) Bogor memastikan akan mengawal pembangunan megaproyek GOR Pakansari tahap III di Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor. Meski developer dan Dinas Pemuda dan Olahhraga (Dispora) selaku kuasa anggaran memastikan pembangunan selesai tepat waktu, ada beberapa hal yang tepat patut diawasi. “Proyek GOR Pakansari ini sebelumnya sarat dengan dugaan terjadi penyelewengan. Mulai ribut soal tender hingga molornya pekerjaan. Kami akan tetap memantau pembangunan GOR ini sampai selesai. Tentu, selesainya itu apakah sudah memenuhi ketentuan atau menyimpang dari spek,” kata Ketua GNPK Sinwan MZ kepada INILAH, Rabu (2/12). Menurut Sinwan, Dispora harus betul-betul mengawasi jalannya penyelesaian GOR yang nantinya akan digunakan untuk kepentinan PON XIX/2016 Jabar. Paling tidak dalam hal kualitas. Jangan sampai karena memburu batas waktu, pemborong coba bermain di spesifikasi bangunan. “Ini cukup berbahaya. Kami sendiri belum bisa memberikan penilaian apakah ada

pelanggaran serius. Namun kalau sampai batas waktu yang ditentukan belum kelar, kami akan laporkan masalah ini kepada pihak berwajib. Pasti terjadi pelanggaran di sana,” katanya. Sementara itu, Kabid Sarana Prasarana Dispora Kabupaten Bogor Zainandi optimistis pembangunan GOR Pakansari selesa tepat waktu. Saat ini progres proyek sarana olahraga tersebut sudah mencapai 68%. “Sampai minggu ini pembangunan megaproyek GOR Pakansari tahap III sudah mencapai 68%. Hal itu meliputi pemasangan rangka atap tribun selatan dan utara, pemasangan bangku penonton di tribun barat dan timur,” katanya. Ia menambahkan, minggu depan target pengerjaan di angka 72,15% dan sebelum batas waktu pengerjaan, 30 Desember 2015, PT Prambanan Dwipaka akan menuntaskan pengerjaan ini. “Dispora dan PT Prambanan Dwipaka optimis target ini akan tercapai karena sampai sejauh ini pengerjaan pembangunan megaproyek GOR Pakansari tahap III ini sesuai skedul,” tambahnya. Zainandi melanjutkan, agar proyek pembangunan megaproyek GOR Pakansari

tahap III ini tepat waktu, Dispora bersama Prambanan Dwipaka rutin melakukan rapat koordinasi. “Seminggu sekali kami rutin melakukan rapat mengevaluasi pengerjaan, untuk mengantisipasi setiap kendala seperti cuaca yang kerap hujan dan petir,” tandasnya. Sebelumnya Ketua Komi-

si III DPRD Kabupaten Bogor Wawan Haikal sudah memperingatkan agar pembangunan stadion harus selesai pada akhir Desember 2015 mendatang. “Soal pembangunan GOR Pakansari ini kami sudah memiliki sikap yakni tidak boleh ada adendum. Pekerjaannya harus selesai sesuai dengan kontrak yang ada,” kata Wawan.

Tak Punya e-KTP Tahun Depan Didenda INILAH/RIZKI MAULUDI

INILAH, Bogor – Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor akan memberlakukan perda tentang kependudukan. Warga tak bisa lagi malas memperbaharui kartu tanda penduduk lama ke KTP elektronik (e-KTP). Sekretaris Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Bogor, Mohammad Gozali, mengatakan perda tersebut masih digodok dengan sejumlah revisi di Bagian Hukum Pemkot Bogor. Rencananya, perda akan berlaku mulai 2016 mendatang. Saat ini, warga Bogor masih gratis untuk mengurus e-KTP. Tapi, kalau perda sudah berlaku, warga yang terlambat melakukan perubahan data kartu keluarga (KK) dan KTP, akan dikenai denda. Ini diatur dalam perda tentang kependudukan itu. “Terhitung 28 November 2015, perda ini harusnya berlalu. Tapi, hingga kini belum. Jadi, untuk tahun depan, perda akan diberlakukan penuh. Saat ini masih direvisi di bagian hukum,” katanya kepada

Terhitung 28 November 2015, perda ini harusnya berlalu. Tapi, hingga kini belum. Jadi, untuk tahun depan, perda akan diberlakukan penuh. Saat ini masih direvisi di bagian hukum.” INILAH, Rabu (2/12). Gozali menambahkan, akhir 2015 ini pihaknya memperlakukan pemutihan. Setelah masa pemutihan habis dan masyarakat masih enggan mengurus ke Disdukcapil, akan diberlakukan denda itu. Denda berlaku antara Rp25 ribu sampai Rp200 ribu. itu juga berlaku bagi KTP yang hilang dengan mengacu aturan di pusat. “Ini berlaku bagi yang

17 tahun telat mengu r u s KTP lebih dari 14 hari serta denda pengurusan akta kelahiran yang terlambat lebih dari 60 hari. Denda juga berlaku termasuk KTP reguler yang sudah berlaku belum diganti ke e-KTP,” tambahnya. Menurut Gozali, selain pemutihan akan dilakukan Operasi Yustisi selama enam bulan. Operasi dilakukan di seluruh Wilayah Kota Bogor, dengan jumlah wajib KTP pada semester 1 tahun 2015 ada 702.528 orang. Hingga Juni lalu, yang sudah melakukan perekaman sudah 620.836 orang. “Jadi tinggal sekitar 79.692 per Juni 2015 ini, sekitar 60.000-an lagi yang belum saat ini. Perhari yang mengurus 100 orang di Disdukcapil,” jelasnya. Prediksi tahun depan 2016 pengurusan disebar

Wawan mengingatkan, Dispora dan pengembang harus menjadikan pengalaman buruk Stadion Bandung Lautan Api, Gede Bage, Bandung Jawa Barat untuk lebih berhati-hati lagi. Jangan sampai kejadian buruk tersebut juga terjadi di GOR Pakansari. “Jangan ada Bandung Lautan Api II, dalam hal ini

stadion Pakansari. Kami juga menginginkan stadion ini betul-betul berkualitas karena menjadi dambaan masyarakat Bogor,” pesannya. Khusus kepada Dispora dan pengembang, lanjut Wawan, harus memperhatikan segala sesuatunya, termasuk keselamatan. Apalagi stadion ini diperuntukan bisa

menampung pengunjung dengan beban yang cukup berat. “Apalagi untuk penonton bebannya tidak diam, tetapi bergerak sehingga struktur bangunan harus betul-betul kuat. Oleh sebab itu sebagai ketua komisi sangat berharap Dispora dan pengembang mengedepankan keselamatan,” kata Wawan. (ing)

Jaringan 4G LTE Kian Bertambah di Bogor INILAH, Bogor – Setelah pertama kali diluncurkan pada Mei 2015, Telkomsel menambah jaringan 4G LTE di Kota Bogor, Kabupaten Bogor, dan Kota Depok. Sebanyak 74 BTS sudah memancarkan generasi keempat teknologi nirkabel ini untuk memenuhi kebutuhan akses internet cepat bagi 3 juta pelanggan di Bogor dan Depok. Layanan Tekomsel 4G LTE di Bogor dan Depok beroperasi di frekuensi 1800 MHz menggunakan pita selebar 10 MHz dengan kecepatannya mencapai 60 Mbps. Sehingga layanan mobile broadband-nya lebih cepat dan stabil. “Sampai akhir tahun ini secara nasional kami menargetkan 2 juta pelanggan bermigrasi ke 4G. Untuk Branch Bogor sendiri kami menargetkan 10 ribu pelanggan,” ujar Manager Branch PT Telekomunikasi Seluler

Bogor, Fahmy Rojali di Botani Square, Rabu (2/12). Fahmy juga mengatakan, kontribusi revenue broadband Telkomsel sendiri sudah di atas 35% sehingga sangat penting bagi Telkomsel untuk menambah pelanggan 4G. “Cakupan jaringan 4G di Bogor sudah menjangkau wilayah yang high traffic seperti Jalan Pajajaran, Jalan Soleh Iskandar, Botani Square, Plaza Jambu Dua, Jalan Juanda, Jalan Tegar Beriman hingga ke Puncak. Untuk Depok sendiri sudah menjangkau Kampus UI, Kampus Gunadarma, Jl Margonda Raya, ITC Depok, dan wilayah padat penduduk lainnya,” bebernya. Fahmy memaparkan, pada pameran yang berlangsung di Botani Square ia menargetkan produk perdana 4G LTE sebanyak 1.000 unit. Menurutnya,

meski pameran yang diselenggarakan Apkomido baru dibuka, produknya sudah terjual sebanyak 200 ke masyarakat. “Kami targetkan 1000 perdana dalam pameran ini. Di hari pertama kami sudah menjual 200 lebih perdana 4G LTE,” akunya. Fahmy berharap, pada acara yang diselenggarakan selama enam hari itu dapat memuaskan konsumen yang menggunakan layanan 4G. Pasalnya, di tengah modernisasi teknologi, internet yang cepat dan stabil sangat dibutuhkan sebagian besar masyarakat Kota Bogor. “Saya berharap dengan adanya event ini dapat memuaskan konsumen, terlebih keecepatann internet yang stabil sangat dibutuhkan di tengah kemajuan teknologi saat ini,” tandasnya. (rizki mauludi/ing)

DPRD Kelilingi SKPD Kabupaten Bogor d i k e camatan se-Kota Bogor untuk pengurusan e-KTP, plus satu mobil dan adanya loket di satu mall. Semua akan tercover untuk perekaman. Gozali menjelaskan, perekaman dan percetakan KK akan dilakukan di kecamatan pada tahun 2016. Jadi di Disdukcapil tidak akan ada lagi penumpukan. Ini dilakukan untuk kenyamanan masyarakat Kota Bogor. “Faktor informasi mempengaruhi pengurusan e-KTP dan pengurusan yang lainnya. Banyak yang merasa KTP-nya masih berlaku. Padahal KTP yang berlaku adalah e-KTP. Maka dari itu kami terus menggalakan sosialisasi,” tuntasnya. (rizki mauludi/ing)

INILAH, Bogor - Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bogor melakukan kunjungan kerja ke sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Agar terjalin sinergitas optimal antara legislatif dan eksekutif. Salah satu SKPD yang dikunjungi adalah Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kabupaten Bogor. Kunjungan dilakukan pada Selasa (1/12) untuk melakukan sharing terkait evaluasi kinerja satu tahun berjalan. Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Bogor, Kukuh Sri Widodo menuturkan, kunjungan kerja ini dilakukan untuk bersama-sama melakukan evaluasi dan sharing dalam rangka mewujudkan sistem pemerintahan yang baik, untuk mendorong terwujudnya Kabupaten Bogor menjadi kabupaten termaju di Indonesia. “Kegiatan kunjungan kerja keliling ke sejumlah SKPD ini merupakan hal baru yang kami lakukan. Selain evaluasi capaian kinerja dan sharing berbagi pengetahuan, ini juga dilakukan untuk menjalin silaturah-

mi yang baik,” kata Kukuh. Ditambahkan Kukuh, untuk membangun kelembagaan, keberhasilan pelayanan publik dan program kegiatan, koordinasi ini menjadi sangat penting dan perlu dilakukan antara DPRD dengan para SKPD, salah satunya Diskominfo. Untuk mewujudkan Kabupaten Bogor menjadi kabupaten termaju di Indonesia, kata Kukuh, keterlibatan para investor menjadi sangat penting dalam mewujudkan pembangunan. Oleh karena itu, ia berharap agar regulasi dan kebijakan pemerintah, tidak hanya dibuat menggunakan Bahasa Indonesia saja melainkan dibuat juga dalam bentuk berbahasa Inggris. Tujuannya untuk memudahkan pemahaman para investor asing khususnya sehingga mereka tidak melakukan multi tafsir terhadap kebijakan yang ada di Kabupaten Bogor. “Terlebih negara kita sedang dihadapkan dengan pasar bebas dan Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA). Agar kita mampu bersaing, untuk

itu kita perlu persiapan yang matang. Salah satunya kebijakan yang dibuat menggunakan dua bahasa, Indonesia dan Inggris,” ujarnya. Sementara itu, Kadiskominfo Kabupaten Bogor, Wawan Munawar Sidik mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi kunjungan dan sharing yang dilakukan Komisi I DPRD Kabupaten Bogor. Karena hal itu bisa meningkatkan kerja sama yang lebih baik bagi penguatan kelembagaan, baik Diskominfo maupun DPRD itu sendiri. Sharing ini juga dijadikan sarana untuk saling memberikan masukan dan saran yang sangat membangun bagi peningkatan kinerja yang optimal. “Kami berharap sistem yang sudah kita bangun dengan baik ini, tidak hanya sekedar rapat sharing ini saja. Tetapi bisa berlanjut lebih inten untuk menguatkan kelembagaan antara Pemerintah dan DPRD, untuk menciptakan good goverment dan pelayanan publik yang lebih baik lagi,” kata Wawan. (adhi mawardi/ing)


INILAH GRUP : INILAH KORAN  PORTAL NEWS : INILAH.COM  INILAHKORAN.COM YANGMUDA.COM  JAKARTAPRESS.COM  MAJALAH: INILAH REVIEW

RP 2.000 SECTION C

REDAKSI /IKLAN/SIRKULASI: JALAN TERUSAN PASTEUR NO 167 BANDUNG TELP 022-6127865 (HUNTING), 022-6127793 (REDAKSI) FAX 022-6127769 HARGA LANGGANAN RP55.000/BULAN

KAMIS, 3 DESEMBER 2015 Website www.inilahkoran.com

Email redaksijabar@inilah.com

e

e-Paper www.inilah.com/ikoran

Facebook inilahkoran jabar

Line Chat inilahkoran

Twitter @inilahkoran

M A N C I T Y 4-1 H U L L C I T Y

MAKIN OKE ENJOY! SERIE A ITALIA Lazio vs Juventus Bein Sports 2; Sabtu (5/12) Pukul 02.45 WIB Inter vs Genoa Bein Sports 1; Minggu (6/12) Pukul 02.45 WIB Bologna vs Napoli Bein Sports 1; Minggu (6/12) Pukul 18.30 WIB Fiorentina vs Udinese Bein Sports 1; Minggu (6/12) Pukul 21.00 WIB LIGA PRIMER INGGRIS Arsenal vs Sunderland Bein Sports 1; Sabtu (5/12) Pukul 22.00 WIB West Brom vs Tottenham Bein Sports 2; Sabtu (5/12) Pukul 22.00 WIB Chelsea vs Bournemouth Bein Sports 1; Minggu (6/12) Pukul 00.30 WIB Newcastle vs Liverpool Bein Sports 1; Minggu (6/12) Pukul 23.00 WIB

DATA FAKTA Waktu: Rabu (2/12) ; Kick Off Pukul 02.45 WIB Tempat: Etihad Stadium, Manchester Wasit: N Swarbrick Penonton: 38246 Man of the Match: Kevin De Bruyne Pencetak Gol: City (Bony 12’, Ihenacho 80’, De Bruyne 92’, 87’) ; Hull (Robertson 90+’) Kartu Kuning: City (Mangala ) ; Hull (Maguire) Kartu Merah: (-)

CITY STATISTIK HULLL 18

Total Shots 9

11

Shots on Goal 5

1

Kartu Kuning 1

3

Pelanggaran 8

63%

Penguasaan Bola 37%

MANCHESTER City melaju ke semifinal Piala Liga Inggris setelah mencukur Hull City. Lagi-lagi, Kevin De Bruyne tampil oke.

D

i Stadion Etihad, Rabu (2/11) dinihari WIB, The Citizens mencatatkan kemenangan 4-1 atas The Tigers. De Bruyne, yang tampil penuh, mencetak dua gol penutup kemenangan City. Dua gol lain dicetak Wilfried Bony pada menit ke-12 dan Kelechi Iheanacho di menit 80’. Sedangkan gol Hull diciptakan oleh Andrew Robertson Ini membuat De Bruyne sudah terlibat dalam 13 gol pada 10 pertandingan yang ia mainkan bersama City di Etihad pada musim ini (7 gol dan 6 assist). Tentu saja, manajer City, Manuel Pellegrini girang menonton performa mengkilap anak asuhnya itu. “Saya terkesan atas penampilan anak-anak melawan Hull, kami harus terus bermain dengan baik dan menunjukan hasil yang positif. De Bruyne tampil luar biasa dan saya bangga terhadap caranya brmain di atas lapangan,” ujar Pellegrini dilansir Sportsmole. Hal lain yang membuat Pellegrini bahagia adalah kembalinya gelandang David Silva. Laga melawan Hull, adalah comeback pesepak bola asal

Spanyol itu setelah dibekap cedera. Dengan kembalinya David Silva, terbuka kans adanya duet dengan Kevin de Bruyne, dan Pellegrini mengaku sangat menantikan hal tersebut. “Silva sangat penting buat tim,” kata Pellegrini, Rabu (2/12). “Ia pemain yang berkualitas. Ia memberikan kami menguasai bola sebanyak mungkin, yang mana merupakan gaya bermain yang kami sukai dan ia menyatu dengan baik bersama De Bruyne, dan pemain teknis lainnya.” Pellegrini berharap skuatnya tetap utuh. Dia ingin terus mengantarkan City menang di semua ajang. “Kami banyak mengalami kendala cedera, makanya sangat penting skuat kami menjadi kuat,” tandasnya. Siap Tempur Pellegrini memberikan perkembangan terbaru soal pemainnya yang dibekap cedera. Di antaranya, Joe Hart dan Sergio Aguero yang kemungkinan sudah bisa dimainkan pada akhir pekan ini. Diketahui, Hart mengalami cedera hamstring saat ManCity melawan Juventus di matchday 5 Liga Champions. Itu juga yang membuatnya absen saat melawan Southampton dan Hull City di perempatfinal Piala Liga Inggris, dini hari tadi. Sedangkan Aguero alami masalah pada tumitnya di laga kontra SouthampGol ton, hingga membuatnya absen juga di laga kontra Hull. Namun, keduanya kemungkinan bisa dimainkan saat ManCity melawan Stoke

legrini, seperti dikutip Sky Sports. “Hart bisa fit untuk Sabtu, jika tidak Selasa, sementara Aguero merasakan sakit di tumitnya, tapi dia mulai membaik. Kami akan lihat besok apakah dia bisa bermain di pada Sabtu,” sambungnya. Pellegrini meKartu Kuning nambahkan bila Fernando dan Samir Nasri juga masih butuh waktu Kartu Merah lama untuk pulih. Sedangkan Navas mengalami masalah pada engkel, ,7 walau belum tahu Shots/game seberapa parah kondisinya. (bsf )

City pada Sabtu 5 Desember 2015. Akan tetapi, Pellegrini masih belum bisa memainkan Vincent Kompany dan Jesus Navas. Walau begitu, pelatih asal Chile ini masih akan melihat perkembangan terbaru dari anak asuhnya itu. “Saya pikir Vincent (Kompany) belum akan siap dalam waktu dekat. MungTotal Laga kin melawan Swansea (12 Desember), tapi tidak sebelumnya,” kata Pel-

3

17

0

1301

1

Menit Main

6

SUSUNAN PEMAIN

Assist

16

Manchester City:

79

,7%

Akurasi Umpan

KEVIN DE BRUYNE

Caballero, Sagna, Mangala, Otamendi, Clichy, Delph, Fernandinho, Navas (Sterling 62), De Bruyne, Silva, Bony (Iheanacho 71).

Hull City: Jakupovic, Odubajo, Bruce, Maguire, Livermore, Taylor, Hayden, Robertson, Elmohamady, Akpom (Hernandez 68), Aluko (Snodgrass 73).

TANPA KALAH?

PEP GUARDIOLA

MANTAN kiper Jerman, Jens Lehmann, menilai Pep Guardiola membuat Bayern Munich kian hebat. Dia pun menantang Guardiola untuk mengantar Bayern menjuarai Bundesliga tanpa terkalahan. Sejak menggantikan Jupp Heynckes pada musim panas 2013 lalu, Guardiola mampu menjaga dominasi Bayern di Bundesliga. Dalam dua musim terakhir, pelatih asal Spanyol itu mengantar Die Roten menjadi

juara liga. Di bawah Guardiola, Bayern menorehkan rekor saat menjadi juara pada musim 2013/2014. Di musim itu, Philipp Lahm dkk. tercatat sebagai tim yang paling cepat mengunci gelar juara. Kala itu Bayern sudah dipastikan jadi juara Bundesliga di bulan Maret. Kini Guardiola ditantang untuk menorehkan rekor lainnya. Lehmann menantang Guardiola untuk membawa Bayern juara

Bundesliga tanpa terkalahkan. “Treble di bawah Jupp Heynckes itu luar biasa. Pep Guardiola sudah mengangkat Bayern ke level berikutnya,” ujar Lehmann kepada Bild seperti dikutip Soccerway. “Mereka seharusnya memasang target untuk melewati semusim di Bundesliga tanpa terkalahkan. Itu akan menorehkan sejarah,” katanya. Sejauh ini, belum ada tim yang mampu menjuarai

Bundesliga tanpa terkalahkan. Catatan terbaik adalah Bayern yang menjadi juara dengan kalah hanya sekali pada musim 1986/1987 dan 2012/2013. Bayern saat ini masih belum terkalahkan di Bundesliga. Setelah liga berjalan 14 pekan, Bayern mencatat 13 kemenangan dan satu hasil imbang. Dengan 40 poin, Bayern memuncaki klasemen sementara dan unggul delapan angka dari Borussia Dortmund. (bsf )


ALL SPORT

C2

KAMIS, 3 DESEMBER 2015

BUKAN TEMAN LEWIS Hamilton menegaskan ogah berteman dengan rekan satu timnya di Mercedes, Nico Rosberg. “Mungkin kami berteman ketika pensiun,” katanya.

H

amilton dan Rosberg punya hubungan panjang di dunia balap karena sama-sama pernah melaju di arena karting semasa bocah. Tetapi kini keduanya bersaing sengit di F1, seiring dengan dominasi Mercedes. Dalam dua musim terakhir, Hamilton setidaknya mampu mengungguli Rosberg dengan cara menyabet titel juara dunia pebalap selama berturut-turut. Dan selama sama-sama masih di F1, Hamilton yakin keduanya tidak lebih hanya akan jadi rival. “Kami teman saat masih kecil, dan cuma itu saja. Bukannya kami jadi teman dekat belakangan ini, karena memang tidak begitu. Media umumnya berusaha mendramatisir relasi kami seperti jadi persahabatan, lebih dari kenyataannya,” kata Hamilton kepada Autosport. “Tetapi Nico punya punya kelompok teman-temannya, aku pun punya kelompok teman-teman sendiri. Kami tidak santap malam bersama, kami tidak mau party sama-sama, kami tidak ingin nonton bareng, kami tidak mau nongkrong bersama.” Hamilton memandang Rosberg sebagai rival sengit. Dia tak menampik, persaingannya dengan Rosberg telah menjadi magnet tersendiri di dunia F1. “Kami adalah pesaing sengit, dan pada akhirnya ia ingin mengalahkanku d a n aku pun hendak mengalahkan dirinya. Aku yakin nanti saat pensiun kami akan duduk bersama dan menertawakan yang sudah terjadi, dan seluruh persaingan kami.” “Kami akan bersantai, anakanak kami main bersama dan seluruh hal semacam itu, tapi saat ini kami belum sampai ke sana sehingga belum perlu seperti itu,” tuturnya. Hamilton menyebut ia dan

Rosberg memang harus bekerja sama demi kepentingan Mercedes dalam memburu titel konstruktor. Tapi hanya itu yang menjadi kepentingan bersama mereka. “Seperti mayoritas olahraga, ada persaingan amat sengit. Lihat saja Serena Williams. Saat memburu gelar, aku yakin siapa saja yang ia hadapi takkan ia anggap sebagai sobat,” ucapnya. “Tapi di F1 ada rekan setim, dengan prioritas menjuarai klasemen konstruktor dan bekerja bersama-sama. Saat Nico memenangi balapan aku harus mendukungnya, dan begitu pula sebaliknya, dan apa yang kami lakukan bersama, dalam konteks memacu mobil dan tim, semoga menginspirasi mereka, memotivasi. Itu tujuan kami.” (bsf )

Awal Mulus Ahsan-Hendra MOHAMMAD Ahsan/Hendra Setiawan melewati babak pertama Indonesian Masters 2015 dengan mulus. Ahsan/Hendra meraih kemenangan dua gim langsung untuk lolos ke babak kedua. Ahsan/Hendra tak menemui kesulitan berarti saat menghadapi ganda Indonesia lainnya, Kaizar Bobby Alexander/Nathaniel Ernestan Sulistyo. Pasangan juara dunia itu cuma butuh waktu 20 menit untuk menang 21-11, 21-12 dalam pertandingan di GOR Graha Cakrawala, Malang, Jawa Timur, Rabu (2/12). Meski menang mudah, Ahsan mengaku tetap mempersiapkan pertandingan dengan serius. Pertandingan pertama ini juga dijadikan ajang untuk menjajal kondisi lapangan.

“Kami tidak mau menganggap remeh lawan, kami anggap semua lawan berat. Walaupun rangkingnya masih dibawah kami, tetapi kami anggap saja sejajar. Jadi kami lebih siap dalam menghadapi mereka,” kata Ahsan usai laga

kepada badmintonindonesia. org. “Lawan kami adalah pemain-pemain tunggal, kami juga belum pernah bertemu mereka. Tadi kami langsung menekan pertahanan lawan. Kami juga menjajal kondisi

Kami adalah pesaing sengit, dan pada akhirnya ia ingin mengalahkanku dan aku pun hendak mengalahkan dirinya.”

Rossi Bidik Reli lapangan karena ini pertandingan pertama,” tutur Ahsan. Di babak kedua, Ahsan/ Hendra akan menghadapi ganda ‘Merah Putih’ lainnya, Hardianto/Kenas Adi Haryanto. Hardianto/Kenas lolos setelah menyingkirkan Rian Syaqi/Tedi Supriadi 21-14,2114. Dari nomor tunggal putra, Jonatan Christie juga melewati babak pertama dengan kemenangan straight game. Pebulutangkis yang ditempatkan sebagai unggulan kesembilan itu mengalahkan Reksy Aureza Megananda dengan skor 21-16, 21-16 untuk lolos ke babak kedua. Di babak kedua, Jonatan akan menghadapi Krishna Adi Nugraha yang lolos dengan mengalahkan Kaesar Akbar 21-9, 21-6. (bsf )

SAAT nanti memutuskan untuk pensiun dari MotoGP, Valentino Rossi berencana turun ke ajang balap roda empat. Reli menjadi satu kemungkinan besar. Rossi, yang akan berulang tahun ke-37 bulan Februari mendatang, sudah berpartisipasi di ajang balap motor grand prix sejak 1996 dan secara khusus tampil di kelas primer sedari tahun 2000. “Aku punya antuasiasme besar untuk mobil. Saat mengingat waktu tumbuh dulu ayahku, Graziano, ketika ia berhenti dengan motor balap ia membalap di reli,” kata Rossi di Crash.net. “Itu membakar antusiasmeku sama seperti ke dirinya dulu. Aku ingin banyak membalap dengan mobil ketika aku sudah tak lagi di MotoGP, tapi biar bagaimana juga aku akan coba bertahan bertahun-tahun lagi di MotoGP dan saat aku berhenti nanti, sudah pasti aku akan melakukan sesuatu dengan mobil, aku tidak tahu apakah dengan reli atau yang lain,” tutur rider Movistar Yamaha itu.

Baru-baru ini juara dunia sembilan kali ajang balap grand prix motor tersebut m e r a i h kemenangan k e e m patnya di Monster Energy Monza Rally. Rossi juga sempat ikut serta dalam Kejuaraan Dunia Reli dalam beberapa kesempatan. Selain reli, di masa lalu Rossi juga beberapa kali disebut-sebut memendam keinginan ke F1 dan bahkan sempat menjajal ‘Jet Darat’ Ferrari. (bsf )

Jalan Rio Menuju ‘Piala Dunia’ RIO Haryanto sedang merintis jalan ke F1 musim depan. Ia berharap itu akan terwujud karena langkahnya tersebut akan sekaligus mengusung nama Indonesia. Setelah empat musim beraksi di GP2, Rio membidik ajang F1 musim depan. Usai menyudahi musim 2015 dengan berada di posisi empat klasemen konstruktor, di antaranya berkat tiga kemenangan, peluang pun terbuka. Ada tim Manor yang sudah membuka pintu untuk Rio, dan bahkan memberinya kesempat-

an untuk melakukan tes, Selasa (2/12/2015) kemarin. Tetapi butuh 15 juta euro (sekitar Rp 222,5 miliar) untuk dapat mengamankan satu kursi di tim. “Skill, sponsor, opportunity. Itu faktor untuk masuk F1. Nah, saya baru punya dua, kurang sponsor,” ucap Rio setibanya di Tanah Air, Rabu (3/12). “Itu yang saya harapkan bantuan dari sponsor dan pemerintah. Semoga mereka mau membantu karena ibaratnya saya ke F1 itu seperti timnas masuk Piala Dunia. Saya ingin membawa nama baik Indonesia.” “Deadline manor (terkait

dana) ? masih belum tau sampai kapan, mereka ingin secepatnya. Ada enam pebalap yang tes termasuk saya,” tuturnya. Rio memang baru kembali ke Indonesia setelah menjalankan tes F1 bersama tim Manor. Rio mengaku Manor menilainya potensial. “Tes kemarin di Abu Dhabi sangat berjalan lancar, 56 laps. Enjoy sekali dengan Manor. Mereka bilang saya potensial dan sangat menginginkan saya,” sebut Rio di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten. Manor juga memberikan masukan kepada Rio dalam

tes tersebut. “Yang pasti soal teknis, balapan di F1 itu sangat beda. Selain itu mereka memberikan informasi soal ban, mesin, dan segala macam. Terutama soal stir F1 yang punya 20 tombol dan bermacam fungsinya. Saya harus adjust lagi dengan itu,” bebernya. Rio sendiri mengakhiri GP2 musim ini dengan berada di posisi keempat klasemen. Pebalap yang membela Campos Racing itu mengumpulkan 138 poin. Dia ada di bawah Stoffel Vandoorne (341,5 poin), Alexander Rossi (181,5 poin), dan Sergey Sirotkin (139 poin). (bsf )


PON XIX 2016

C3

KAMIS, 3 DESEMBER 2015

INILAH/BAMBANG PRASETHYO

JAWA TENGAH

PON Tanpa Sepak Bola? PON XIX/2016 di Jawa Barat terancam tanpa sepak bola. Kepastian tidak digelarnya sepak bola di PON XIX akan ditentukan hingga akhir Desember 2015. Jika Pra PON belum juga digelar, maka dipastikan sepak bola tidak dipertandingkan dalam PON XIX di Jawa Barat. KONI Pusat memberikan dispensasi kepada sepak bola lantaran laga kualifikasi yang sudah dijadwalkan sebelumnya tidak direstui oleh Tim Transisi bentukan Kementerian Pemuda dan Olahraga. Keputusan akhir Desember merupakan batas terakhir pelaksanaan itu diambil pada Kongres KONI Pusat di Papua, baru-baru ini. “Direkomendasikan dalam siDirekomendasikan dang komisi, bahwa untuk Pra PON sepak bola diberi toleransi dalam sidang waktu. Aturan Pra PON harus sukomisi, bahwa dah digelar pada November 2015,” untuk Pra PON ungkap Ketua KONI Jateng, Harsepak bola diberi tono. Menurut Hartono, mayoritas toleransi waktu. pengurus KONI di beberapa proAturan Pra PON vinsi mendesak agar KONI Pusat harus sudah digelar bersama dengan Pengurus Besar pada November (PB) PON segera melakukan koordinasi dengan KOI dan Kementeri2015.” an Pemuda dan Olahraga untuk mencari solusi. “Mudah-mudahan akhir Desember sudah digelar babak kualifikasi. Kami berkeyakinan KONI Pusat tidak akan tinggal diam, follow up masih ditunggu,” ucapnya. Tidak hanya babak kualifikasi sepak bola saja, yang harus digelar pada Desember. Untuk cabang olahraga hoki, juga dilaksanakan pada akhir tahun. “Hanya pada beberapa cabang olahraga, yang kesulitan mengenai tempat penyelenggaraan saja, ada kekhususan. Jika sampai Januari belum digelar, maka sepak bola tidak akan dipertandingkan di PON,” jelasnya. Satu hal lain yang juga sudah diputuskan KONI adalah mengakui Porwil Sumatera IX sebagai kualifikasi sepak bola wilayah Sumatera. Di wilayah ini, tiga tiket direbut Sumatera Utara, Sumatera Selatan, dan Bangka Belitung. (ing)

SINKRONISASI

KAHIJI

P

SUMATERA UTARA

Futsal Lolos ke Jabar TIM futsal Sumatera Utara dipastikan tampil di PON XIX/2016 Jawa Barat setelah masuk 5 besar kualifikasi kedua Pra-PON Futsal Grup IX di Lapangan Borneo, Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Hasil akhir Sumut menempati urutan kelima dengan mengantongi 12 pon. Tergabung bersama Kalimantan Selatan, DKI Jakarta, Jawa Timur, Banten, Aceh, Sumatera Selatan, dan Kepulauan Riau, anak asuh Alpinus sukses mengukir 4 kemenangan dan 3 kalah. Kemenangan diraih kala membungkam tuan rumah Kalsel 4-3, menekuk Kepri 5-1, membuat tak berkutik Sumsel 6-0, dan perkasa atas Aceh 12-4. Sementara kekalahan dirasakan saat menyerah 2-7 dari Jatim, keok atas DKI Jakarta 2-4, dan tak kuasa dihantam Banten 0-4. Alpinus mengatakan, meski lolos ke PON, banyak yang menjadi pekerjaan rumahnya yang harus diperbaiki. Dia mengakui perbandingan kemenangan dengan kekalahan 4:3 bukan pencapaian yang baik. Apalagi, Sumut beruntung finis di posisi kelima, posisi yang terakhir meraih tiket PON. “Banyak kekurangan tim. Harus saya perbaiki lagi untuk kesiapan PON,” ungkapnya. Alpinus menyatakan, defence Fauzul Hidayat dkk menjadi sorotan dirinya selama melakoni babak kedua kualifikasi PON ini. Juga stamina yang masih harus ditingkatkan lagi, termasuk dukungan dari lini per lini baik dalam bertahan maupun menyerang. “Ke depan kami perbaiki kekompakan dan defence pemain, juga stamina pemain menurun dari kualifikasi pertama,” kata dia. Dia tak sungkan memuji semangat anak asuhnya. Hal inilah yang menjadi kekuatan menjajal tim-tim besar di Grup IX tersebut. “Kalau semangat pemain, itu yang sangat menonjol. Pemain memiliki semangat yang tinggi. Inilah yang menjadi kekuatan kami, meski dengan banyak kekurangan,” ujarnya. (ing) NET

KONI Jawa Barat melakukan penguatan dan sinkronisasi tata kelola organisasi olahraga. Sasarannya, mendukung misi provinsi itu menjadi juara umum atau Jabar Kahiji pada PON XIX/2016.

enguatan dan sinkronisasi organisasi sangat strategis dan harus dilakukan. Selain itu untuk memperkokoh kondisi internal KONI Jabar agar misi Jabar Kahiji bisa diterjemahkan di semua lini,” kata Wakil Ketua I Bidang Organisasi KONI Jawa Barat, Budiana di Bandung, Rabu (3/12). Menurut dia, pencapaian juara umum pada PON XIX/2016 tak hanya menjadi tugas atlet, pelatih dan ofisial, namun perlu didukung oleh tata kelola dan sistem manajemen organisasi yang baik dan tangguh. KONI Jabar secara khusus menggelar workshop tata kelola organisasi olahraga dengan mengumpulkan pengurus KONI kabupaten/kota seJabar serta pengurus daerah cabang olahraga di Jawa Barat. Kegiatan yang merupakan bagian dari konsolidasi barisan organisasi olahraga Jabar akhir tahun ini digelar selama tiga hari. “Tata kelola organisasi olahraga yang baik memberikan dampak positif bagi gairah pembinaan dan spirit atlet. Pembinaan yang baik hanya bisa digulirkan melalui tata kelola organisasi yang baik dan kuat,” ka-

tanya. Keuangan Provinsi (BPKP) Jabar. SaSementara untuk meningkatkan lah satu pointnya untuk memastikan kualitas organisasi dan optimalisasi tata kelola dan administrasi keuangtata kelola organisasi, KONI Jawa an sesuai dengan regulasi. Barat menggandeng sejumlah per“Kami akan memanfaatkan potenguruan tinggi antara lain Universitas si itu, lalu berhikmat semata-mata Pendidikan Indonesia (UPI), Institut untuk suksesnya Jabar Kahiji. Setelah Teknologi Bandung (ITB) dan terakPON kami akan terus menggelorakan hir dengan Universitas Padjadjaran pembinaan prestasi, tak ha(Unpad). nya Pada PON XIX/2016 “Kerja sama itu dijalin saja, tapi juga seteuntuk menyempurnakan lah perhelatan itu model dan tata kelola usai,” kata Budorganisasi yang ideal, hiana. terutama dalam peSementaPembinaan nyusunan standar yang baik hanya operasional prosebisa digulirkan dur dan susunan melalui tata kelola organisasi dan tata organisasi yang baik kelola (SOTK),” kata dan kuat.” Budiana. Alasan menggandeng perguruan tinggi, kata dia, karena kampus memiliki potensi besar dan terdapat banyak sumber daya yang bisa dimaksimalkan KONI Jabar untuk pembinaan olahraga, terutama menjelang PON XIX/2016. Sebelumnya, KONI Jawa Barat juga melakukan MoU dengan Kantor Perwakilan Badan Pemeriksa

ra itu pengamat olahraga yang juga pewarta olahraga senior Jabar, Arif Natakusumah menyebutkan gairah pembinaan olahraga dan kunci sukses prestasi olahraga berawal dari kondisi dan tata kelola organisasi yang baik dan komitmen mengusung visi dan misi organisasi. “Berkaca dari sukses sejumlah cabang olahraga di Jabar pada PON terdahulu, cabang olahraga yang sukses adalah cabang yang memiliki sosok pengurus dan tata kelola organisasi yang baik, kompak dan memiliki loyalitas tinggi,”

Memburu Emas dengan Pesawat Era Bung Karno PESAWAT terbang layang baik jenis ‘single seater’ maupun ‘dual seater’ menjadi fasilitas pertandingan berusia paling tua yang akan digunakan oleh atlet Jabar pada PON XIX/2016 di Jawa Barat. “Pesawat ini buatan tahun 1960an, kondisinya masih laik meski harus diperbaiki. Dari akselerasi memang kalah, namun pada kualifikasi PON XIX/2016, akhir Oktober 2015 masih bersaing. Hasilnya mepet-mepet peringkat atas,” kata instruktur dan atlet terbang layang Jabar, Andri Yana, Rabu (2/12). Dibandingkan cabang olahraga lainnya di Jabar, fasilitas pertandingan terbang layang paling tua. Hal itu dikarenakan untuk pengadaan pesawat baru membutuhkan dana yang tidak sedikit sehingga perbaikan merupakan opsi yang dipilih oleh KONI Jabar. Meski dengan pesawat tua, tim terbang layang menargetkan medali emas dua hingga tiga keping dari langit Lanud Kalijati Subang pada penyelenggaraan PON XIX/2016 mendatang.

“Fasilitas memang sudah tua, namun spirit kami cukup tinggi sebagai tuan rumah. Diharapkan penguasaan medan yang lebih baik dibanding atlet daerah lain memberikan nilai tambah bagi kita untuk bisa meraih hasil terbaik di PON XIX/2016,” kata Andri. Tim Terbang Layang Pelatda PON XIX/2016 Jawa Barat akan mengupas seluruh badan pesawat jenis “dual seater” dalam rangka

meningkatkan performance bersaing dengan pesawat dari provinsi lain yang berusia lebih muda. “Rencananya seluruh kain di badan pesawat ‘dual sheeter’ itu akan dikupas kemudian diganti dengan kain yang baru,” kata Andri. Pesawat yang diproduksi tahun 1960-an tersebut sudah membutuhkan peremajaan badan atau kainnya. Menurut Andri kain untuk badan pesawat itu NET

jenis “Ceconite” yang khusus didatangkan dari Singapura. “Kain untuk badan pesawat itu jenisnya khusus, Ceconite yang akan dibeli dari Singapura,” katanya. Perbaikan pesawat akan dilakukan untuk dual sheeter saja, sedangkan untuk pesawat single seater kondisinya masih layak untuk bertanding. “Yang single itu kondisinya masih bagus, sedangkan yang dual seater harus dipermak. Diharapkan ke depan bisa meningkatkan performance dan bersaing dengan atlet daerah lain yang menggunakan pesawat-pesawat baru,” katanya. Tidak disebutkan berapa anggaran yang diperlukan untuk memperbaiki pesawat dual seater itu. Namun Andri menyebutkan akan melakukan pengajuan ke KONI Jabar. Ia berharap perbaikan bisa direalisasikan pada Januari 2016. “Perbaikan itu membutuhkan waktu selama dua bulan. Semuanya dilakukan oleh teknisi di hanggar Kalijati Subang. Pemasangannya dilakukan dengan cara dijahit,” kata Andri menambahkan. (ant/ing)


FOOTBALL MANIAC KLASEMEN LIGA SERIE A Mn

M

S

K

Gol

Pts

1

Napoli

14

9

4

1

26-9

31

2

Inter Milan

14

9

3

2

17-9

30

3

Fiorentina

13

9

1

3

26-11

28

4

Roma

14

8

3

3

29-17

27

5

Juventus

14

7

3

4

20-11

24

6

Milan

14

7

2

5

19-18

23

7

Sassuolo

13

6

4

3

15-12

22

8

Torino

14

6

3

5

20-18

21

9

Atalanta

14

6

3

5

15-15

21

10

Lazio

14

6

1

7

17-22

19

11

Udinese

14

5

3

6

14-17

18

12

Empoli

14

5

3

6

16-20

18

13

Chievo

14

4

4

6

18-16

16

14

Sampdoria

14

4

4

6

20-22

16

15

Genoa

14

4

4

6

15-19

16

16

Palermo

14

4

3

7

13-20

15

17

Frosinone

14

4

2

8

14-24

14

18

Bologna

14

4

1

9

13-19

13

19

Carpi

14

2

3

9

13-27

9

20

Hellas Verona

14

0

6

8

10-24

6

JADWAL LAGA Sabtu (5/12) Lazio Torino Minggu (6/12) Inter Bologna Hellas Verona Frosinone Atalanta Fiorentina

vs vs

Juventus Roma

vs vs vs vs vs vs

Genoa Napoli Empoli Chievo Palermo Udinese

KLASEMEN LIGA INGGRIS Mn

M

S

K

Gol

Pts

1

Man City

14

9

2

3

30-14

29

2

Leicester

14

8

5

1

29-21

29

3

Man United

14

8

4

2

20-10

28

4

Arsenal

14

8

3

3

24-12

27

5

Tottenham

14

6

7

1

24-11

25

6

Liverpool

14

6

5

3

18-15

23

7

Crystal Palace

14

7

1

6

19-14

22

8

West Ham

14

6

4

4

25-21

22

9

Everton

14

5

6

3

27-19

21

10

Southampton

14

5

5

4

20-17

20

11

Watford

14

5

4

5

15-16

19

12

Stoke City

14

5

4

5

11-14

19

13

West Brom

14

5

3

6

13-18

18

14

Chelsea

14

4

3

7

17-23

15

15

Swansea

14

3

5

6

14-19

14

16

Norwich

14

3

4

7

17-25

13

17

Sunderland

14

3

3

8

16-26

12

18

Bournemouth

14

2

4

8

17-30

10

19

Newcastle

14

2

4

8

14-30

10

20

Aston Villa

14

1

2

11

12-27

5

JADWAL LAGA Sabtu (5/12) Stoke City WBA Southampton Arsenal Man United Watford Swansea Minggu (6/12) Chelsea Newcaslte

vs vs vs vs vs vs vs

Man City Tottenham Aston Villa Sunderland West Ham Norwich Leicester

vs vs

Bournemouth Liverpool

TOP SKORER SEMENTARA 14 : J Vardy (Leicester) 10 : Lukaku (Everton) 8 : Ighalo (Watford), Kane (Tottenham)

KLASEMEN LIGA SPANYOL Mn

M

S

K

Gol

Pts

33-12

33

1

Barcelona

13

11

0

2

2

Atlético

13

9

2

2

18-6

29

3

Real Madrid

13

8

3

2

28-11

27

4

Celta Vigo

13

7

3

3

24-21

24

5

Deportivo

13

5

6

2

20-13

21

6

Villarreal

13

6

3

4

16-14

21

7

Athletic

13

6

2

5

21-16

20

8

Eibar

13

5

5

3

17-14

20

9

Valencia

13

5

4

4

17-10

19

10

Sevilla

13

5

3

5

18-18

18

11

Real Betis

13

5

3

5

12-17

18

12

Espanyol

13

5

1

7

14-24

16

13

Getafe

13

4

2

7

14-19

14

14

Rayo

13

4

2

7

14-23

14

15

Sociedad

13

3

3

7

14-18

12

16

Gijón

13

3

3

7

12-20

12

17

Granada

13

2

5

6

15-22

11

18

Málaga

13

2

4

7

7-13

10

19

Las Palmas

13

2

4

7

10-19

10

20

Levante

13

2

4

7

10-24

10

JADWAL LAGA Sabtu (5/12) Real Madrid Minggu (6/12) Granada Valencia Deportivo Real Betis Sociedad Villarreal Senin (7/12) Gijon Athletic Selasa (8/12) Espanyol

vs

Getafe

vs vs vs vs vs vs

Atletico Barcleona Sevilla Celta Vigo Eibar Rayo

vs vs

Las Palmas Malaga

vs

Levante

C4

KAMIS, 3 DESEMBER 2015

A I T E S

! A C BAR AYAH Neymar, Neymar Sr., mencoba meredam spekulasi yang berkembang soal masa depan anaknya. Dia menegaskan Neymar bahagia dan akan bertahan lama di Barca.

M

enjadi andalan Barca tak membuat Neymar jauh dari gosip. Penyerang asal Brasil itu kencang dikabarkan menjadi incaran Manchester United. Rumor tersebut sudah berkembang sejak musim panas lalu. Namun sang ayah menegaskan bahwa putranya berkomitmen penuh kepada Barca. Karenaitu, dia yakin Neymar memperpanjang kontraknya di sana kendati tidak dalam waktu dekat. “Kami akan membarui kontrak bersama Barcelona, itu pasti,” ujar ayah Neymar seperti diwartakan Soccerway. “Dia masih punya tiga tahun lagi di Barca, jadi tidak perlu mendesaknya. Tidak perlu buru-buru,” lanjutnya. Sang ayah juga mengaku sangat santai atas segala macam spekulasi yang berkembang. Dia yakin, anaknya juga begitu menikmati karier di Camp Nou yang baru berakhir 2018 mendatang. “Kami rileks dan yakin bahwa Neymar akan terus di sini selama bertahuntahun ke depan. Dia bahagia di Barcelona dan tidak perlu ada perubahan.” Spekulasi kepindahan Neymar, tak lain lantaran kondisi keuangan Barcelona yang sedang kacau. Klaim tersebut dibuat media Inggris, The Daily Mail, yang mengatakan bahwa manajemen Barcelona kini tengah berusaha keras memutar otak untuk membuat neraca keuangan klub menjadi lebih seimbang. Disebutkan bahwa klub Catalan mendapat pemasukan senilai 608 juta euro, usai memenangkan treble musim lalu. Namun demikian, 73 persen di antaranya harus dibayarkan untuk gaji pemain. Persentasi itu bahkan dianggap tidak

ideal oleh manajemen Blaugrana sendiri. Los Azulgrana juga belum mendapat kesepakatan soal sponsor baru musim depan, usai negosiasi dengan pihak Qatar masih menemui jalan buntu. Pihak klub dikabarkan ingin mendapatkan kontrak senilai 57 juta euro per musim, yang hingga kini masih belum disepakati. Ditambah lagi, Barcelona juga masih harus mengeluarkan dana tambahan untuk membayar bonus para pemain, seiring prestasi mengkilap yang mereka catatkan. Messi mendapatkan pemasukan senilai 21 juta euro per tahun, namun treble membuat ia berhak mendapatkan bonus senilai 4 juta euro - atau

NEYMAR Usia: 23 tahun Tinggi: 174 cm Posisi: AML/C/R Negara: Brasil Agen: MJF PUBLICIDADE Kontrak: Sampai 30/06/18 Nilai Transfer: 100 juta euro

Performa Musim Ini

dengan kata lain membuat bujet klub kian membengkak. Kubu Luis Enrique juga disebut masih berambisi merenovasi Camp Nou, yang kabarnya akan menelan dana hingga 600 juta euro. Dan salah satu solusi terbaik bagi Blaugrana untuk keluar dari masalah keuangan ini adalah melepas dua bintang terbaik mereka, Neymar dan Messi, yang ada di daftar atas penerima gaji terbesar di klub. Neymar belum lama ini kerap dikaitkan dengan Manchester United, sementara Chelsea dan Manchester City diklaim punya kekuatan uang untuk mendatangkan Messi ke Inggris. Hanya saja, kini tergantung apakah Blaugrana bersedia melepas dua sosok vital tim, hanya semata demi menyelamatkan klub. (bsf )

19 Laga

20 Gol

80,3%

9

Akurasi Umpan

Assist

4,3 Shots/game

Incar Scudetto Bukan Runner up! ROBERTO Mancini menyebut bahwa Inter Milan tak akan puas dengan posisi runner-up di Serie A. Dia juga menguraikan keyakinannya bahwa Nerazzurri bisa mengejar scudetto. Inter kehilangan takhtanya setelah dikalahkan Napoli di giornata ke14 akhir

Roberto Mancini

pekan lalu. Melawat ke San Paolo, La Beneamata yang harus mengakhiri laga dengan 10 pemain itu pulang dengan

kekalahan 1-2. Inter kini turun ke posisi kedua dengan 30 poin dari 14 pertandingan. Mereka cuma terpaut satu angka dari Napoli yang memuncaki klasemen. Melihat perjalanan Inter sejauh ini, Mancini tidak akan puas kalau timnya hanya menjadi runner-up. “Apakah saya akan puas dengan posisi kedua? Tidak. Sulit untuk siapapun yang menjadi atlet menerima posisi kedua,” ujar Mancini kepada Corriere dello Sport seperti dikutip Football Italia. Mancini tak menampik kalau target utama Inter di musim ini adalah lolos ke Liga Champions. Namun dia juga menilai timnya punya modal untuk mengejar scudetto. “Kami bisa membidik scudetto karena percaya diri itu gratis dan

bermimpi adalah hal terindah yang bisa Anda lakukan. Karena Inter punya sejarah luar biasa dan tradisi yang memungkinkan kami jadi kompetitif sampai akhir,” lanjut Mancini. “Karena saya pikir pemain-pemain kami melakukan kerja yang luar biasa dan tidak akan berhenti sampai akhir. Dan karena kami tidak berlaga di Eropa: di bulan Maret ini bisa jadi sebuah keuntungan, dari sisi fisik dan mental, jika yang lain masih berkompetisi.” Target awal Mancini bersama Inter sebenarnya hanya lolos ke Liga Champions. Dia ingin lolos langsung, tanpa harus menempuh jalur playoff. “Meski demikian, target kami adalah lolos ke Liga Champions, lebih baik lolos dengan jadi runner-up daripada peringkat ketiga jadi kami terhindar dari play-off,” katanya menambahkan. (bsf )


REPUBLIK BOBOTOH

KAMIS, 3 DESEMBER 2015

C5 FOTO-FOTO : ISTIMEWA

CARA DUKUNG PERSIB

ALA BOBOTOH KANADA BOBOTOH di Tatar Sunda tak akan sulit menyambangi stadion untuk memberikan dukungan saat Persib tampil. Lalu seperti apa cara dukungan bobotoh di luar negeri khususnya di Benua Amerika? Oleh : Rianto Nurdiansyah

N

amanya Alam Dwi Prahara. Dia bobotoh asal Calgary Kanada. Pria berusia 33 tahun itu ogah ketinggalan menyaksikan laga Persib. Memiliki darah Sunda, Alam memang menggemari Maung Bandung. “Yang paling sedih itu enggak bisa merasakan euforia di Stadion,” keluh Alam kepada INILAH, Rabu (2/12). Tak hanya itu, demi menyaksikan tim jagoannya bertanding, dia rela begadang atau bangun sedini mungkin, mengingat adanya perbedaan waktu antara Indonesia dan Kanada. “Kalau di Indonesia pertandingannya sore berarti di Kanada malam

hari. Kalau Persib main jam tujuh (Malam) berarti saya streaming subuh sekitar setengah jam lima,” ujarnya. Karena menonton Persib pula, dia rela berbohong kepada tempatnya bekerja. Dia katakan, pengorbanan bobotoh untuk mendukung Persib memang tak akan murni lagi, bila mempersoalkan untung dan rugi. “Ya, kadang-kadang saya suka izin ke bos pura-pura sakit, kalau Persib main, soalnya kalau kerja kan nanti ngantuk,” ujarnya. Di tempat Alam berdomisili, tidak ada organisasi bobotoh. Karena itu, dia ingin menancapkan bendera memperkenalkan tim Maung Bandung kepada warga Amerika.

Gorowok Bobotoh 089501691245

Salam inkor ulah ceurik tongdi ceungceurikan tarimakeun asup kotak kuring pasrah tapi gondok dagening kudu kumaha nasib sue keur aya didiri urang tapi eleh meunang oge tetep P E R S I anu AING hujan oge aya raatna maenya juara wae persija oge hayangeun jadi juara, ulah

sarakah bagi bagi wae pira oge turnamen lain kompetisi hayu tiayeuna para bobotoh urang udunan saurang sarebu perakmah sapoe pikeun meuli pamaen ngandelkeu P B B nuaralus oge kalah dilepaskeun cekap lah mung sakitu unek unek ti simkuring Asep Anies Parung

Kalau di Indonesia pertandingannya sore berarti di Kanada malam hari. Kalau Persib main jam tujuh (Malam) berarti saya streaming subuh sekitar setengah jam lima.” Alam sempat berusaha membangun kumpulan bobotoh di Kanada, dengan berkiblat kepada organisasi Viking. Tepatnya ketika masih mengejar pendidikan di Mount Royal Colage sekitar 2012 silam. “Tapi kan orang Indonesia yang ke

Bogor +6285289754xxx Meskipun maung bandung pulang tanpa taring...Tapi maung bandung tetap d hati by.Muttaff thea +6289618967xxx SALLAM INKOR, saya ini pendukung persib sejati dengan tersingkirnya persib di piala sudirman saya tidak menyesal dan tidak sedih soalnya dalam permaenan pasti ada yang kalah dan ada yang menang, tapi yang saya merasa sedih ya ituh bagai mana jadinya kalau di persib tidak ada pak h mumuh katanya pak h mumuh mau mengundurkan diri jadi manejer di persib soalnya pak mumuh

sini (Kanada) kebanyakan tidak menetap, hanya in dan out saja. Karena itu, anggotanya juga masuk dan keluar, tapi tetap kita selalu jalin komunikasi seperting ngobrol Persib. Anggotanya juga bukan hanya warga Jawa Barat loh,” paparnya. Sejauh ini, kata dia, tersisa tujuh anggota yang benar-benar tinggal di Kanada. Sayangnya jarak rumah masing-masing anggota cukup berjauhan, sehingga menyulitkan untuk menggelar nonton bareng. “Mugkin kalau di Asia seperti Malaysia, Singapur beda waktunya enggak begitu jauh dengan indonesia, jadi gampang kalau ngadain nonton bareng,” ulasnya. Saking ingin mendukung Persib secara langsung, Alam pernah sengaja melintasi empat benua untuk menyambangi Indonesia. Ya, Alam datang ke kampung halamannya hanya untuk menyaksikan laga Persib kontra Persija Jakarta, pada Indonesia Super League (ISL) 2014. Sayangnya, dia urung melihat Atep cs bertanding sebab pertandingan diundur. “Waktu Persija sama Persib saya sengaja ke Indonesia, tapi sayang pertandingannya di cancel,” tukasnya. (gin)

ituh selain orangnya yang loyal dan dermawan sama persib dan pak mumuh juga sangat sayang sama pemaen dan nya,ah sama bobotoh,nah itulah yang saya merasa sedih, WASSALAM DARI PA KUMIS ASGAR DI BANCEUY +6285720521xxx Kekalahan Persib berturut turut ini meski bukanlah rekor terburuk dalam suatu turnamen, ini hanyalah suatu. Ketidak. beruntungan saja, jadi biarkan mereka yang maju dan layak untuk berlomba menjadi Juara, lagipula yg terpenting bagi Persib adalah harus lebih siap untuk ikuti kompetisi resmi bila nanti bergulir lagi, selamat dan terimakasih kepada skuad

Persib, dan percayalah karena Persib selalu akan di.dadaku dan saumur saya nyunyuhun hulu (till the day I die) The King of BB +6281911951xxx Saya gereget liat persib main dari awal piala sudirman sampai gugurnya permainanya ga serius kayaknya seperti hanya menjajal pemain doang ga ada niatan untuk meraih poin gimana ini kang janur. Apa sudah bosan jadi juara ya padahal lawanya ga begitu bagus sebetulnya seperti ada sesuatu nih di manajeman persib yg berpengaruh kepada pemain kuring aral ningalina harusnya pertahankan mental juara dong. Wassalam dari kang suminta bob otoh bogor +6281931111xxx

Selalu Pakai Baju Persib

ADA kebangaan untuk para bobotoh kala menggunakan marchandise Persib Bandung. Di antaranya Jersey, T-shirt maupun Syal. Tak terkecuali bobotoh asal Calgary, Kanada Alam Dwi Prahara yang kerap menggunakan identitas Persib di Benua Amerika. Tak sekadar sebagai pelapis badan, marchandise yang dia kenakan bertujuan untuk mengenalkan tim kebangaan Ranah Pasundan ini kepada Warga Amerika. “Saya ingin memanjangkan silaturahmi dengan sesama penggemar Persib dan ingin memperkenalkan Persib di benua Amerika,” ungkap Alam. Rupanya, gaya berpakaian Alam ini menjadi pusat perhatian warga Amerika lainnya. Bahkan dia pernah punya kejadian lucu saat menggunakan marchandise Persib di Las Vegas. Seperti apa?

“Pernah syal saya diminta sama orang waktu di Las Vegas. Awalnya dia enggak tahu Viking itu organisasi pendukung Persib,” katanya. Banyak pula pendatang dari Indonesia yang justru meminta foto bareng kepada Alam, lantaran ke manamana selalu memakai identitas Persib. Warga Amerika pun, kata dia, antusias kepada Persib setelah bercerita soal eksistensi tim yang dijuluki Pangeran Biru ini. Memang untuk Kanada sendiri, olahraga sepak bola kurang populer. Berbeda dengan basket dan Ice Hockey. “Mereka tahunya, Viking kan suku bangsa di Skandavia. Tapi saya kasih tahu, termasuk popularitas Persib yang mengungguli Barcelona berdasarkan poling di internet,” bebernya. (rianto nurdiansyah/gin)


HEALTHY CARE INFO REDAKSI REDAKSI Inilah Koran mengundang para dokter, ahli farmasi, ahli gizi, serta pakar kesehatan bersertifikasi untuk berbagi wawasan. Naskah, data diri, serta foto dikirim ke redaksijabar@inilah. com atau auraricky@gmail.com. Informasi: Ricky Reynald Yulman 08156089745.

KAMIS, 3 DESEMBER 2015

RS Mata Cicendo Jl Cicendo 4 Bandung

(022) 431280

RS Muhammadiyah Jl Banteng 53 Bandung

(022) 7301062

RS Rajawali Jl Rajawali Barat 73 Bandung

(022) 6031087

Oleh: Ricky Reynald Yulman

RS Santo Yusup Jl Cikutra 7 Bandung 40124

(022) 7208172

RS Santo Borromeus Jl Ir H Juanda 100 Bandung

(022) 2552115

Rumah Sakit Umum Cibabat Jl Raya Cibabat 140 Cimahi

(022) 6642696

Rumah Sakit Tedja Jl Laks L RE Martadinata 97 Bandung

(022) 4234130

(022) 4248555

Rumah Sakit Al Ihsan Jl Ki Astramanggala Baleendah

(022) 5940872

RS Al Islam Jl Sukarno Hatta 644

(022) 7562046

RS Mitra Kasih Jl Raya Cibabat 341 Cimahi

(022) 6654852

RS Immanuel Jl Kopo 161 Bandung

(022) 5201656

RSUP Hasan Sadikin Jl Pasteur 38

(022) 2034953

Rumah Sakit Dr Salamun Jl Ciumbuleuit 203 Bandung

(022) 2040161

Rumah Sakit Kebonjati Jl Kebonjati 152 Bandung

(022) 6014058

RS Advent Jl Cihampelas 161 Bandung

(022) 234386

INILAH/RICKY REYNALD YULMAN

D

i tengah masyarakat masih banyak orang belum paham tentang disleksia. Sehingga sering terjadi perlakuan tidak tepat, terutama terhadap anak-anak penyandang disleksia. Ketidaktahuan para orang tua, guru, dan teman sebaya terhadap disleksia seringkali menjadi faktor, anak-anak penyandang disleksia menjadi korban olok-olok. Untuk meminimalisasi kondisi tersebut sangat penting bagi masyarakat tahu dan memahami disleksia. Pemahaman tentang disleksia ini akan banyak membantu berbagai elemen masyarakat, terutama dalam membantu penyandang disleksia. Laman alodokter.com memberi definisi, disleksia adalah salah satu jenis gangguan atau kesulitan belajar yang umumnya memengaruhi kemampuan membaca serta pengejaan se-

RS Bedah Halmahera Jl RE Martadinata

(022) 4206061

RS Bhayangkara Sartika Asih Jl Moh Toha 369 Bandung

(022) 522 9544

RS Mitra Anugerah Lestari Jl Calibago 76 Cimahi

(022) 6027204

RS Mary Jl KH Ahmad Dahlan 1 Bandung

(022) 7306709

Melinda Hospital Jl Pajajaran 46 Bandung

(022) 4222788

RS Lanud Sulaiman Jl Terusan Kopo Bandung

(022) 5409608

RS Elim Medical & Dental Center Jl Jend Sudirman 190

(022) 6029696

RS Jiwa Pusat Cimahi Jl Kolonel Masturi KM 7 Cisarua, Bandung Barat

(022) 2700260

RSU Bungsu Jl Veteran 6 Bandung

(022) 4231550

RS Sukapura Jl Kawaluyan 70 RT 007/07 Bandung

(022) 7303926

RS Cahya Kawaluyaan Jl Margahayu Raya Barat VIII 20 Bandung

(022) 7217711

RS Ginjal Ny RA Habibie Jl Tubagus Ismail 46 Bandung

(022) 2501985

RS Bina Sehat Jl Raya Dayeuhkolot 325 Bandung

(022) 5207965

RS Cahya Kawaluyaan Jl Parahyangan Kota Baru Parahyangan

(022) 6803700

RSUD Ujungberung Jl Rumah Sakit, Bandung

(022) 7800017

RS Paru Dr HA Rotinsulu Jl Bukit Jarian No 40 Ciumbuleuit

(022) 2034446

Apotek Kimia Farma 43 Jl Buah Batu No 259

(022) 730 5019

Apotek Kimia Farma 58 Jl Rumah Sakit No. 4

(022) 203 9228

Apotek Kimia Farma 9 Jl Braga No 24

(022) 421 6371

Apotek Kimia Farma 11 Jl Diponegoro No 40

(022) 721 6668

Apotek Kimia Farma 12 Jl Ir H Juanda No 1

(022) 7274964

Apotek Tegal Lega Jl BKR 200

(022) 4203563

Apotek K-24 MARGA ASIH Jl Marga Asih No162

(022) 7514623

Apotek K-24 SARIMANAH Jl Sarimanah Raya No 23, Sarijadi, Bandung

(022) 2008535

Tokoh Terkenal Penyandang Disleksia

Apotek K-24 KOPO SAYATI Jl Kopo Sayati No 103 C

(022) 5419065

Apotek K-24 TERS JAKARTA Jl Terusan Jakarta No 37, Bandung

(022) 7210466

Albert Einstein, Tom Cruise, Bella Thorne, Orlando Bloom, Whoopi Goldberg, Lee Kuan Yew Vanessa Amorosi, Florence Welch, Jim Caviezel, Abiseckh Bachan, dan Thomas Alva Edison.

Apotek K-24 MOCH TOHA Jl Moch Toha No 355 B-C, Bandung

(022) 5226482

Apotek 24 Jl A.H Nasution Km 6,7 Cikadut

(022) 72211747

Apotek 24 Laswi Jl Laswi No.1A, Bandung

(022) 78217000

Apotek 24 Kiara Condong Jl Ibrahim Aji No 304, Bandung

(022) 87342150

Apotek 24 Antapani Ruko Arcade Jl Terusan Jakarta No 220-G, Bandung

RSB Restu Ibu Jl Holis No. 234 RS Limijati Jl RE Martadinata No 9

(022) 7277783

(022) 6010603 (022) 420770

RS Bersalin Astana Anyar Jl Astanaanyar No. 224

(022) 5201139

Ibu dan Anak Sukajadi Jl Sukajadi No 149

(022) 204 4002

Rumah Bersalin Al-Islam Jl Awi Bitung No 29-31

(022) 7208284

Ibu dan Anak Hermina Pasteur Jl Pasteur No 107, Bandung

(022) 6072525

Rumah Bersalin Wening Galih Jl Kopo No 18 Bandung

(022) 6015716

Rumah Bersalin Buah Hati Jl Grand Hotel No 66 Lembang

(022) 278 4774

Rumah bersalin Dr Ahmad Biben Jl Maskumambang 39

(022) 7309191

Rumah Bersalin Melati Bunda Jl Kiaracondong 1-A/304

(022) 7311759

Rumah Bersalin Harapan Kita Jl Cijerah No 47

(022) 602 2102

Rumah Bersalin Kartini Jl Pahlawan No 48

(022) 7200715

Klinik Mutiara Cikutra Jl Cikutra No 115 A - Bandung

(022) 721 6058

RSB Tedja Jl RE Martadinata (Riau) No.97

(022) 423 4130

Rumah Bersalin Suci Jl Golf Barat No 23

(022) 773786

RSB Emma Poeradiredja Jl Sumatra No 46-48

(022) 4205437

Klinik Bersalin Bidan Mira Karmila Jl Pagarsih Gg Pasantren 140/88

(022) 6021206

Klinik Bersalin Kumala Bunda Jl Pungkur 105, Bandung

(022) 4204846

Rumah Bersalin Permata Hati Jl Taman Kopo Indah Raya 99-A

(022) 5424215

Rumah Bersalin Khadijah Umul Muminin Jl Sarimanah II 81 Sarijadi Sukasari

(022) 2019177

A5 C6

Bangkitkan Potensi Istimewa Anak Disleksia BANYAK potensi anakanak penyandang disleksia yang tidak berkembang karena para guru, orang tua, serta orang-orang di sekitar memberi perlakuan dan penilaian tidak tepat terhadap mereka.

Santosa Hospital Bandung Central Jl Kebonjati No 38, Bandung, 40181

www.inilahkoran.com

seorang. Kondisi ini umumnya terlihat ketika anak-anak penyandang disleksia berusia 7-8 tahun. Banyak orang dewasa bahkan para guru menganggap disleksia dapat memengaruhi tingkat inteligensi atau kecerdasan penderitanya. Tapi anggapan ini tidaklah benar. Anak dengan tingkat kecerdasan baik rendah maupun tinggi, bisa menderita disleksia. Ketua Umum Asosiasi Disleksia Indonesia Dr Kristiantini SpA saat menyampaikan materi Managing Dyslexia Class on Daily Basis menegaskan, dengan penanganan dan perlakuan tepat, anak-anak penyandang disleksia bisa tetap mengikuti pelajaran di sekolah.

“Anak-anak penyandang disleksia memiliki tingkat kecerdasan normal seperti anak-anak lain. Beberapa anak bahkan memiliki tingkat kecerdasan di atas normal. Tidak jarang mereka memiliki kekuatan berpikir out of the box dan berpotensi menjadi generasi penerus bangsa yang istimewa,” jelasnya dalam Simposium Disleksia di RS Melinda 2 Jalan Dr Cipto No 2, Kota Bandung, Senin (23/11). Pada anak usia dini, tanda-tanda gejala awal disleksia yang dapat didiagnosa adalah keterlambatan dalam berkomunikasi (pengucapan), huruf terbalik satu sama lain atau menulis seperti dalam bayangan cermin, serta kesulitan memahami arah kiri ke kanan atau sebaliknya, dan mudah terganggu dengan kejadian di masa lampau. “Kondisi di atas sering membuat anak penyandang disleksia seakan tak memiliki kepedulian sosial atau social awareness. Tidak heran jika guru yang belum tahu menganggap anak-anak penyandang

Tanda Awal Disleksia

Telat berbicara Artikulasi tidak jelas dan terbalik-balik Kesulitan mempelajari bentuk dan bunyi huruf-huruf Bingung antara konsep ruang dan waktu Sulit mencerna instruksi verbal, cepat, dan berurutan Sulit menggabungkan huruf menjadi kata Kesulitan membaca Kesulitan memegang alat tulis dengan baik Kesulitan menerima pesan

disleksia ini sebagai anak bodoh atau pemalas. Kondisi ini seharusnya tidak terjadi jika semua pihak mendapat pemahaman yang benar,” ujarnya. Dalam forum diskusi yang dihadiri orang tua anak penyandang disleksia dan para guru ini, hadir pula Wakil Ketua Asosiasi Disleksia Inggris Prof Angela Fawcett sebagai pembicara. Dalam materi Dealing Stress of Dyslexia Child: Theory and Best Practice, Fawcett banyak berbagi pengalaman menangani anak-anak disleksia di negaranya, Inggris. Ada pula Konsultan Syaraf Anak Departemen Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Unpad Dr Purboyo Solek SpA (K) yang membawakan materi The Profile of Dyslexia Association of Indonesia. Purboyo menekankan pentingnya peran pemerintah dalam membuat kebijakan yang dapat mengakomodasi kebutuhan anak-anak penyandang disleksia dalam memperoleh pendidikan. Di tempat yang sama Wakil Ketua Pokja Pendidikan Inklusi Kota Bandung Muftiah Yulismi menyampaikan beberapa temuan di lapangan, terkait penerimaan anak berkebutuhan khusus (ABK) termasuk anak-anak penyandang disleksia di sekolah umum. “Para guru sekolah umum bukan menolak menerima tapi tidak tahu harus bertindak dan berlaku seperti apa terhadap anak penyandang disleksia. Sehingga perlu ada panduan atau petunjuk pelaksanaan yang disusun bersama oleh para para pakar pendidikan, dokter anak, dokter saraf, guru, komite sekolah, orang tua, pemerintah, dan pihak yang terkait penanganan penyandang disleksia,” ungkapnya. (rey)

Tips Kesehatan

Mengetahui Kondisi dan Bertindak Tepat FOTO-FOTO ILUSTRASI NET

KETIDAKTAHUAN guru dan tenaga pendidik di sekolah dalam memperlakukan anak penyandang disleksia di sekolah seringkali berujung kebuntuan. Dalam Simposium Disleksia di RS Melinda 2 Jalan Dr Cipto No 2, Kota Bandung, Senin (23/11), Ketua Umum Asosiasi Disleksia Indonesia Dr Kristiantini SpA mengatakan, salah satu upaya yang perlu dilakukan yaitu menambah pengetahuan para guru tentang kecenderungan anak-anak penyandang disleksia. “Dengan mengetahui kondisi dan kecenderungan anak penyandang disleksia, para guru di sekolah dapat melakukan tindakan tepat sebagai solusi,” ujar Kristiantini yang juga Koordinator Pengembangan Program Kelas Layanan Khusus Disleksia, Kelas Vokasional dan Flexi School di Indigrow Child Development Center, Bandung dan RS Melinda 2 Bandung. Kecenderungan anak penyandang disleksia yaitu sulit mengingat pesan yang disampaikan. Para guru sebaiknya memberi instruksi dengan kata-kata yang singkat dan jelas, serta menyiapkan diri memberi pelajaran de-

ngan cara-cara tak biasa. Lupa atau tak paham tugas dan pekerjaan rumah juga sering mereka alami. Minta anak menulis instruksi atau penugasan sampai selesai, kemudian beri mereka waktu dan kesempatan bertanya kembali apa yang belum dimengerti. Tidak jarang mereka mengindari tugas dari sekolah.

Seorang guru yang tak tahu kecenderungan ini sering menganggap anak-anak penyandang disleksia di kelasnya sebagai anak malas. Untuk membantu mereka mengatasi itu, bacakan dan tuliskan kembali target yang ingin dicapai dari tugas sekolah. Di kelas, anak-anak penyandang disleksia sering lupa membawa dan menggunakan

alat-alat bantu yang diperlukan dalam kegiatan belajar mengajar. Mulailah melatih mereka dengan memberi tanggung jawab. Pengerjaan tugas kadang tak beraturan. Sedapat mungkin para guru menempatkan anak penyandang disleksia duduk di tempat yang mudah dipantau agar lebih mudah pula berko-

munikasi lebih intensif. Ketika membaca tulisan di buku, papan tulis, maupun computerk anak-anak penyandang disleksia sering mengalami kondisi, di mana huruf-huruf yang mereka baca seperti bergerak bahkan berlarian. Sedapat mungkin gunakan tulisan berwarna kontras namun tetap membuat mereka nyaman membaca. Tidak bisa mengerjakan tugas sesuai batas waktu. Menghadapi kondisi ini, berikan mereka ekstra waktu untuk mengerjakan tugas sekolah. Izinkan juga mereka menjawab soal dengan cara berbeda. Tak ada motivasi dan mengalami frustasi. Beri perhatian dan cermati apa betul ada ketidaknyamanan selama belajar di sekolah. Berikan dia semangat tapi jangan menuntut hasil. Temukan hal positif hargai perilaku baiknya. Mereka pun sering mengalami bad day and good day. Para guru perlu memperhatikan polanya. Jika dia tidak bisa mengerjakan tugas, jangan memaksa dengan memerintahkan dia untuk mencoba lebih keras. Apalagi menggunakan kalimat negatif untuk menegurnya. (ricky reynald yulman)


www.inilahkoran.com

KAMIS, 3 DESEMBER 2015

IKLAN BARIS

BERLANGGANAN?

022- 6127 865 SMS : 022 6171 1593

TARIF IKLAN

Iklan halaman 1 FC Banner di atas lipatan FC di bawah lipatan Display Full Color (FC) Display Black White (BW) Kolom Baris

INFORMASI PEMASANGAN IKLAN HUBUNGI ICA 0859 7405 6108, TORIZA 0821 2666 8011, RHESA 0858 6320 0116, AZIR 0812 3109 0066, YOGI 0819 1019 6415, IVY 0817 22 8704, AHMAD 087885793898

Rp 65.000/mmk Rp 55.000/mmk Rp 40.000/mmk Rp 30.000/mmk Rp 25.000/mmk Rp 15.000/baris

(min 2 Baris max 10 Baris)

C7 BIRO JASA

RUPA-RUPA

BIRO JASA ASTINA Melayani: Perpanjangan STNK, SIM, mutasi & BBN dlm/luar Kota. Tlp: 92700876 Jl Amir Mahmud No 22 Cibabat, Cimahi

AHLI BANGUNAN

RENOVASI RUMAH Bikin canopi, pagar teralis, kitchen set. Hub: Roni 022-70808222

L230214

L140314

ALISA JAYA Bengkel Las Listrik. Mengerjakan Pagar Tralis, Besi, Tempa, Pintu, Handerson,Dll. Mnrm Las Pangglan JL. Trs Cikajang Ry Antapani No77A Tlp: 085324207815

Antar courier melayani city courier. Antar jemput barang maupun ­dokumen, pesan makanan, obat/apotik. Antar jemput anak sekolah. T: 0251-8393969/081804977141/081806680093 B120715

BIRO PERJALANAN

L260214

AHLI GIGI

“SEMPURNA” Ahli gigi palsu. Trm panggilan psng & perbaikan gigi palsu Bahan bagus bergaransi. Jl Margacinta No 182. Tlp: 7511975/081573779222

“Xpressair” Terbang Hemat & Nyaman. Langsung dari Bandung ke Padang, Palembang,Pontianak, Lampung Hub: (021) 500-890 / www.xpressair.co.id B100215

ELEKTRONIK

L260314

“SAMSUDIN” Ahli Gigi Palsu, terima panggilan pasang & perbaikan dengan harga murah kwalitas bagus. Jl Batu Api No. 9 (dkt lampu Merah Bubat) Tlp.082117549000/0817624517. Pin BB5J7B50B5

TIANET COMPUTER SYSTEM Sales, PC hardware, notebook, networking, service, upgrade. Jl Sidomukti No 99D Sukaluyu Bdg. Tlp:2516921/2504980/70776921 L260304

L220314

“RAVI DENTAL” Ahli pasang gigi. Trm panggilan cepat, murah, bergaransi. Jl Dr.Junjunan No 83 Pasteur. Tlp: 022-70223271/085222202352

PROMO KREDIT Elektronik&Furniture, TV, LCD, LED, Kulkas, Kursi, Lemari, Sring Bed Dll. Syarat KTP & KK. Tlp: 022-92092939/087822637736

KAFE

00

KARTU KREDIT

Tutup kartu kredit/KTA dgn jalur pemutihan hny byr 30% dr tagihan, hutang lunas. Hub: 082318401081 jeksen

ETALASE

L070314

AKSESORI

DUNIA PAYETTE Grosir/eceran, aneka renda2 & payet/accessories. Pasar Baru Lt 2 Blok A 2 No 9. Tlp: 022-4245778/0817707771

B140315

FESYEN

L270314

ELSI JUAL: Accesories , Kerudung & ­ Aneka pakaian dalam Pria & Wanita. MD PLAZA Atrium LT.Dasar

Ting-Ting Colection Menjual Macam2 Busana Muslim, Muslim modern, gamis, kaos korea, hongkong, rok hamil, Dll. Tlp: 022-4246006 BB 29A49207. Lt 3 Blok C2 No 16-17 Pasar Baru

00

AKUARIUM

MIAOW AQUARIUM SEDIA: Beraneka Macam2 Ikan Hias Air Tawar, Aquarium,Makanan, Obat2an Ikan. Sadang Tengah III No 26 Sadang Serang Bandung Tlp: 022-2503112 L080114

“LILI AQUARIUM” Menjual Rupa2 ikan hias & akuarium. Jl Kebon Kawung No 25 Bandung Tlp: 081320654583 @: www.liliaquarium.com

L010314

MEDWAN JEANS Menjual bahan2 jas, jean, loreng, aska & menerima jahitan. Pasar Baru Lt.2 C1 No 1,2. Tlp: 022-4245700 L010314

CHANDNITYA Harga grosir kain sate, songket tulis francis, korea & batik. Harga & kualitas terbaik. Tlp: 4246197. Pasar Baru Trade Centre Lt 2 Blok D1 No 11-12 L200414

TOKO KAMIDIA Menyediakan pakaian, kerudung & manset. Pasar Baru Lt 1 Blok A2 No 35-36, Lt D2 Blok K No 30-31. Tlp: 022-4246517/0812207018888 L200314

ALAT HIBURAN

“RAJA DVD MOVIES” Sedia Bermacam2 DVD, MP3, VCD, Komplit. Hrg Mrh. Grosir&Eceran MD Plaza No 316-317 Lt3 L190314

ALAT MUSIK

“WARSEN MANG DIMAN” Pengrajin alat2 karawitan sunda, kacapi, gamelan, calung, kendang, alat kasidah & nasid. Terima service. Jl Soekarno Hatta (Sekelimus) 577. Tlp: 087823631555 L180314

“SUNDA CREATIVE” Menyediakan alat musik tradisional, gamelan besi,kuningan,perunggu,angklung, calung,kecapi,rebana,marawis Dll. Jl Soeta No 3 Bandung Tlp: 022-91120804/081910000400 BB 22DB3E13. aditrax@gmail.com L160214

BAHAN BANGUNAN

“JATI ALUMUNIUM” Terima pesanan/panggilan buat ­macam2 kaca, etalase, kusen ­alumunium, rolling door, folding gate, dll. Jalan Babakan Jati I No 88 Kircon. Hub: Dadang Tlp: 085320072196 L040214

L200414

THREE G Menjual bermacam2 bahan batik modern & ­tradisional, menerima jahitan (tailor). Pasar Baru Trade Centre Bdg Lt.2 BI No 47, 52 & 42. Tlp: 022-424577/4245769 L200414

SEROJA JAYA Jual busana muslim 2 in 1, 3 in 1, kebaya, sarung laki2, sarimbit, Dll. Tlp: 08122359263 Pin: 266DF80A Hilus H

KEPERLUAN MOBIL MOTOR Terima Cat Oven Per Panel 250rb, Salon Mobil 100rb 1 Hari Selesai Wetlook Bergaransi Tlp: 022-93613435

KEPERLUAN PESTA

CV. Barokah Menyediakan & menyewakan : Alat2 pesta ( tenda, kursi, panggung, dekorasi ) & ­Peralatan catering. Jl Cibeunying Kolot RY No 13/15 Cigadung. Hub 022-2500548/08112208361 L180314

L200414

L020114

“UMMY FASHION” SEDIA: Sarimbit & Non Sarimbit. Pasar Baru Lt. 4 Blok C No. 8F. Pasar Baru Lt. 3 Blok C2 No. 20G. Tlp: 081220281174

MADU PAHIT SUPER AL-MAHAZ Menurunkan koresterol & mempercepat ­penyembuhan diabetes melitus Hub: 081320042025 TOTOK CAHAYA & BEAUTY THERAPIS Melayani: Totok muka, Badan, Refleksi, Sulam Alis-bibir, make up & buka aura. Jl Uranus B3 No 35 A Mrghy Ry Bandung. Tlp: 081395284005 BB 24D76EA1 L180214

L210214

KOMPUTER

“PERKASA MOTOR” Variasi, spare part, tune up, strum accu. Tlp: 022-6676579 / 081320226629 L180314

“DYLLY VARIASI” Trm Psng/Service remote control, kaca film, ornamen, power window, tape mobil, bungkus jok, dll. Jl Ters Kircon No 359 Bandung. Tlp: 022-7311960 L110214

B230414

KOST

Jual kos2an 6 kmr 2 kmr mandi, wilayah ­Jatinangor depan kampus IKOPIN hrg 300jt Hub : 082115382283 / 08122040404 B100815

KURSUS

BINTANG PETSHOP Terima mandikan hewan kesayangan anda & aneka macam cat/dog food GRATIS delivery Hub: 081395055052 pin BB.2BB1951E Jl.gegerkalong hilir NO.107 B2401014

BIRO JASA

FAV MUSIC & EDUCATION COURSE Jl Artileri No 4A Sangkuriang-Cimahi Tlp/SMS: 085221518821, Email:fitriavoice@ymail.com FB: Fitria Voice, Twiter: @FAVmusic L281213

KURSUS

“BUANA BARU” Kursus mengemudi, Anda blm bisa ­nyetir? ­ Datanglah pada kami dgn instruktur berpengalaman & teknik2 t­ ertentu. Dijamin anda bisa. Jl Trsn Bubat No 105 Tlp: 022-708040571/7538047 L260314

LOUNDRY

BIRO JASA “MAJU” Terima Pengurusan : STNK, SIM, KIR, Mutasi ­Se-Jabar, ­Pasport, PT, CV, SIUP (Antar Jemput) Jl Pungkur No 34 Bdg TLp: 022-91548873/ 081320100546 L250314

L240214

Anda Bth Dana Cpt Jmn BPKB Mtr’97Up Mbl’87 Up. Proses Cepat T:93366917/087822002338/ 089683552580 “PINJAMAN DANA” Jaminan BPKB ­Mobil/Motor. Tanpa Survey. Aplikasi di Jemput. Hub: 022-61687828/081321705119 Iman

“PINJAMAN DANA TUNAI LANGSUNG CAIR” Jaminan BPKB Mtr Th’04 Up Mbl Th’97 Up bs take over. KSP Berkah Waluya. Jl Margacinta No 96B ­ Hub: Panpan/Yayan 61562128/96056383

B301215

ERA MAESTRO: YUDI: 081808199611 Jual Apartemen Majesty, 2KT. Furnis.Hadap Utara.

OPTIK

DIJUAL:Rumah Strategis dkt kampus RSHS Jl.Paskal Gg H Junaidi 182A/65 Rt02 Rw 11 2Lnt, 105m2, Lb 90m2, 5KT. Sertifikat. Hub: 087825280405/ 081220019197 Dijual Cpt Rmh 2Lnt, 10Tbk, 5KT, 4KM, 2Kios, PDAM, Sumur.Strategis, Lokasi Pinggir Jalan Hub: 081388796829/083875318729

“VON” Salon Terima make up, perawatan kecantikan+pemutih’beauty and ­healty, terima rias pengantin,dekorasi, poto pra wedding,video, jahitan jas pria, kebaya, busana wanita, Jl Rd. Ganda Cimindi Tlp: 082118474101/087823100003/02291186967

SERBA SERBI

Depot air minum isi ulang “ANNISA” Bisa di antar. Perum Sarijadi Blok 23 No 42 BDG. Telp: 022-2003233 L070314

SERVICE

Service: Laptop, Printer, LCD. Antar-Jemput Hub: 0817433446/087821167882 241013

TANAH

Jual tanah Kavling Bogor kota Jl. pahlawan lt 232 m2 SHM blok A6 3,8 juta/m2 nego Hub: 0857 11 93 4941 B030415

TEKSTIL

SHEKINAH TEXTILE Jual macam2 textile grosir & eceran kualitas No 1. Pasar Baru Trade Centre Lt 1 Blok D2 No 1C. Tlp: 022-4246050 L200414

TOKO

Terima Pesanan “SELIMUT SALUR” Hub: 081224268549 & 61608169 231213

B170314

PELUANG USAHA

TOKO TAS BRANDY Grosir & Eceran: Tas Pesta, Dompet Wanita/Pria, Tas Import Lt 5 Blok A2 No 06-07 Tlp: 022-4246788 L220114

Peluang Usaha Era Digital 2014. DAFTARKAN No HP anda jd sarana + pnghsln 50rb-600rb/hr. diprogram teknologi dari VSI Ustd Yusuf Mansur. Tnp ganggu aktivitas, siapapun & dimanapun. www.klikvsi.com. Hub: 082371712228 BB 2302324

“BUDI BIKE” (Cabang Kurnia) Bicycle Accesories, sparepart, service Jl ­Kiaracondong No 405 Bandung Tlp: 08122317165 L180214

00

Mr. ABRAHMAN JUAL: Sepatu & Sandal kulit MD PLAZA LT.2 B.211 / 089617569077 00

PENDIDIKAN

KEDAI DJ SHISHA & Distributor Perlengkapan Shisha Rokok Timur Tengah dan Franchise untuk Melengkapi : Cafe, Bar, Club Hub: 083816201002 BB 20E2B94A

TK FAJAHIRA Jl Trs Pasir Koja No 11 BDG. Hub: 082130197471 Masnah Aliyah, S.Pd B170315

Sewa Villa/hari Plus kolam ­pancing ikan. Daerah Lembang/Maribaya. Tlp: 2034593.Harga NEGO L230214

Di Kotrakan Rumah Jl. Cijerah No. 18 (dkt borma). 4 kmr tdr, 2 kmr mnd. Hub : Tuti Emzy 0812 2444 1105

L090114

B050415

SUZUKI

Dp ertiga 48jt ccl 3.116.000 Dp pickup 9jt Billy : 081222200414 Pin 748fab03 B150115

ERTIGA Angsuran 3,2jt Pickup DP 7jt. Hub: 082182181164 Pin: 748FAB03 B150115

TOYOTA

Semarak Toyota Dealer Resmi, agya DP 15jt,avanza DP 20jt. Tukar tambah semua merk mobil. Hub : Didi 082121917097

B311014

VILA

SERVICE PANGGILAN AC, kulkas, mesin cuci, water heater, solles, solarat, tv, dispencer, Dll.Jl Logam Belakang No 24 Bubat. Tlp: 022-61074997

L210214

OAKLEY QUANTUM & OAKLEY MAGNUM Untuk sepeda. Termurah, Hrg Rp 195 rb 6 lensa. Jl Kadipaten RY No 48 Antapani Bandung. Tlp: 082115608380

UMROH

NIKAH di mekah + umroh + bln madu Thailand paket 3 orang (pengantin,wali) U$D 7800 HUB. 0822 1407 9583, 0812 8443 4047

L070314

PELUANG BISNIS TERBAIK KAYU JABON Dengan Modal 700 Berpotensi Jutaan ­Rupiah. Hijaukan Bumi, Selamatkan ­Lingkungan Dengan Hutan Tanaman Rakyat Hub: 081322810849

00

PROPERTI

Dijual Rumah 128m Full Bangunan. Daerah Bandung Timur Hub: 081320713077

SALON

L110214

L311213

L291213

180715

“Solusi Dana Cepat” 1 Jam cair Jaminan BPKB mbl Th’90 Up/85’Up. Bisa take over. Pt MDPU F mncr mrktng (emo) mtr Penghasilan tnggi tak terbatas. Ijazah min SMP. Hub: Iwan Priyanto T: 022-92788674/085221422152

“LILY BLAZER” Macam2 Blazer dgn Model terbaru, Terima Pesanan Grosir & Eceran Pasar Baru LT.3 B1 33-35,39 LT.4 B1 20 (BDG) Tlp: 081802080271/022-91901478 SPYROZ Grosir & Eceran Kemeja, Kaos, Jaket Otomotif Jersey & Jaket Grade Ori. Menerima Pesanan. Pasar Baru Trade Centre Lt 4 Blok B1-19 Bandung Tlp: 087821078885

B260715

B130414

MAKANAN

NISSAN MARCH DP 15jt, G.LIVINA DP 27jt, EVALIA DP 29jt DATSUN DP 18jt, PROSES Cepat Bonus OK. Hub: 0822-4041-1154

L260314

Terapi dahsyat dua ustadz. Obati: amandel, stroke, asam urat, diabetes, sakit mata dgn cepat. Jl Jalaparang/Jl Rereng Wulung No 8 Sukaluyu Surapati Bandung ­­ Tlp: 93203839/082120995533

00

PELUANG USAHA

JAJANAN MALAM Nasi Goreng Anglo, Ikan Bakar, Sate Padang, Bubur Jalaprang, Baso Tahu, Sosis, Otak-otak, Ronde Jahe, Soft Drink, Jl. Dr Djunjunan No 126-128 Bandung Telp: 022-2060112 - 2021312

“PIJAT NETRA JASA” Jl Ibrahim Ajie Parabon IV No 9 Kircon (Blk Carefour) Tlp: 022-7563749. Melayani pijat kebugaran pria & wanita, facial ­massage, penyembuhan, luluran. Bisa utk Ibu hamil. Buka Jam 09.00-22.00

RUMAH

Dicari segera inverstor untuk pengembangan usaha travel wisata, bagi hasil. Minat serius Hub: 085974322203 BB: 22E19162

L190114

NISSAN

L140314

L220314

“SIMPLY FRESH” Laundry 237 Kilat, Bersih Wangi & Rapih. Terima Pick Up & Delivery. Jl ­Margacinta No 99. Mustika Hegar Regency RB 4. GARANSI Tlp: 022-61118080.

B111015

REPARASI

L040414

“ZELFANNY FASHION” Busana Muslim Dewasa & Anak2, ­Accesories. Berbagai macam Kerudung dengan Harga Grosir. Pasar Baru Trade Centre Lt. 3 Blok A1 No. 07 Tlp: (022) 61121616

L220314

B301215

“HADII OPTIKAL” Periksa mata gratis,trima resep dokter, paket Frame+ Lensa Rp.150 rb (Promo) Softlen warna 6 bln 50 rb. Jl.Margacinta No. 50. Tlp.022 61675982 / 08124841369. Pin 221E24BB

L200214

MITRA JEANS Mnrm Psn: Celana, kemeja, jaket, rompi, seragam kantor partai besar/kecil. Sedia bahan jeans, katun, kanvas, cino, lea, yapan dril, street. Jl Pelesiran Taman Sari No 89 Bandung. Tlp: 081320010912.

Butuh Dana Cepat “Kami Solusinya” BPKB Mtr Th’90 Up Persyaratan ringan,tanpa survey langsung cair, Bisa semua plat nomor. Hub: Benny 02292487993/083807098821/ 087825598236/082127653899

B120515

“WINS COLLECTION” Menerima pesanan/menjual busana ­muslim, menerima jahitan pria & wanita. Jl Cipalago Girang No 42B (Samping ­Angkasa) T: 022-76126573/082128284949 Pin BB 235F6BF8

FESYEN

L080314

Anda Punya Masalah KK/KTA bisa kami bantu hanya bayar 30% dr tagihan terakhir hutang lunas 100% LEGAL Hub. Rahma 083896542329/021-97123118

CHANDRA SPORT Promo Jersey KW Thai Grade ­­Ori/­ Player Issue 1 Pcs: 115,3 Pcs: 105, 6 Pcs: 95. Sedia: Jersey Futsal, Print Club 7 ­ Star - Multy Sport. Hub: 085624862326, BB 30D430DA

L281213

Anda Butuh Dana Tunai? Kami siap membantu Untuk pendidikan sekolah & renovasi rumah. Hub: 022-91281380/087822590666

130114

Rumah Belajar “MUTIARA BUNDA” Mnrm Siswa/i Ayah Binda Dlm Prog. PAUD : 1)Day Care 2)Fullday School 3) Koder/TK 4)Pelatihan Pengelolaan Sampah2 & Kewirausahaan Hub: YUYUN 022-91372022/085860148455

B040915

100% BARU, PROMO TERBESAR!! Mobilio dp 15jt ccln 4jt, Brio dp 21jt ccln 3jt, jazz dp 29jt ccln 5jtan info 082121642553/087822746424

“BIRDNEST” Cutting sticker, sanblast, ID card. Murah & cepat, harga bs nego. No limit. Bahan : Oracal, kiwalite, ablaze, dll. Hp: 085315320006 BB. 2625CB19

L290214

L160214

L260214

AMANAH MUSLIM Aneka: Garment Perlengkapan Muslim & Haji Produk Dalam/Luar Negeri Pasar Baru Trade Centre Tlp: 022-4245939/08156172083

Pinjaman Dana Tunai jaminan BPKB motor & mobil. Hub: Firman 0821 1997 6060

L040314

L311213

BINATANG

MODAL

BPR Mitra Kanaka Terima jaminan BPKB Mbl’88 Up, Mtr’00 Up, AJB Sertifikat. Hub: Bp. Nana Jl Rmh Sakit (Ruko Angrek Residence A No BC Uber) 081394423191/022-95677090

L130114

BENGKEL

L070114

L040314

CV. GLOBAL INTI PERSADA Mnrm: Refil toner/tinta, service printer, recycle, compatible toner cartridge printer MURAH, berkualitas. Antr/jmpt GARTIS. Jl Cibeunying Kolot 98A Bdg. Tlp: 022-2517604/081573098806

PERCETAKAN

“MC ABADI “ Percetakan dan ­Souvenir Promo), Payung, Mug, Jam Dinding, T-Shirt,Pin,Ballpoint, dll. Jl Margacinta No.28 Tlp.022 70873660. Email: mcabadiprint 64@gmail.Com

PIJAT

B070215

KLINIK THERAPY HERBAL “HIMALAYA” Spesialis mata & ambein tanpa operasi.­ Mengobati: Katarak, rabun, gloukoma, ­slindris, min, plus Dll. Buka: Senin s/d Minggu termasuk hari libur. Tlp: 022-61316971

HONDA

Promo Discount, Honda Mobilio, Brio, Jazz, Hrv DP + cicilan ringan + discount menarik Hub: 081320344603

L070314

B300315

L200314

L020114

ABAY JERSEY Jersey Grade ORI Cuma 100Rb/Pcs Jl Rmh Sakit No 55 UBER SEDIA:Stelan Futsal, Cutting Polyflex,Dll Hub:081210582898 BB 746F90D9

L070114

ACEP MEBEUL Menerima Pesanan & Service Kursi,Lemari, Kitchen Set Dll. Hub Acep Koswara Jl Sukasirna No 107/208 Rt 06/03 Bdg. Tlp: 082121888308

Otomotif KKB Jaminkan bpkb dr thn 92 up truk minibus gratis angsuran. bisa yang masih kredit. solusi keuangan.proses cpt mudah. Hub: 081287612384, 87873262882,08561172025

KESEHATAN

MOBIL

B110415

“NUSAWANGI” Wood Processing & Trading Menerima Pesanan Kusen, Pintu, Meubeul & Menjual Kayu Sebrang & Lokal Jl Ters Jkt No 7, Jl Cisaranten Kulon No 112 Bdg TLP : 7205973/08122450500/61666767

B280915

TOKO

Kuliah Cepat, Singkat, Resmi, Legal dan Terakreditasi LANGSUNG IKUT WISUDA, Hub: 081290899199

MEBEUL

L260114

MAESTRO COLLECTION Grosir & Eceran Macam2 Jaket, Switer, Jaket Kulit Asli, Jas Asli, Kemeja & Kaos. Pasar Baru Lt. 3 Blok A2 No. 18-19-20. Tlp: 022-4245804

PENDIDIKAN

KLAPERTART Kak YEN Sedia Klapertart Original & Klasik, Tanpa Rhum, Tanpa Pengawet. ­HALAL. Jl. Kalijati Raya No. 26 ­Antapani Tlp: 087825459969 L161213

L191014

L110304

JUAL 4 GEROBAK,ETALASE & KULKAS,FREZEER. COCOK YG MULAI USAHA KULINER, FCOPY, KONTER HP, SEMBAKO. BS BELI SATUAN. Jl.Ry ciomas sblh tkg cukur dpn perum. Vila ciomas indah dkt kec. Bogor HP. 085890081234.

MAKANAN

D’COFFE CAFÉ Dengan menu utama kopi MD PLAZA LT.2 A

B270315

TOYOTA HOT OF agya Dp 25jt cicilan 1,7jt x 47 avanza Dp 30jt cicilan 2,7jt x 47. TLP: 0822 1918 6646 B040415


MAUNG BANDUNG

YANDI BERBENAH

INILAH/BAMBANG PRASETHYO

Persib Tolak Sebutan Jago Kandang

STRIKER Persib Bandung Yandi Sofyan Munawar mengambil pelajaran penting, kala melawan PS TNI, pada laga pemungkas grup C Piala Jendral Sudirman (PJS), Minggu (30/11).

Djadjang Nurdjaman DOK INILAH

Oleh : Rianto Nurdiansyah

M

endapat kepercayaan pelatih tampil sepanjang laga, jebolan SAD Uruguay ini tak mampu mencetak gol lewat kakinya. Bahkan, Persib menyerah 0-2 pada laga itu. “Masih banyak kekurangan yang harus saya benahi, jujur dari pertandingan terakhir juga banyak pelajaran yang bisa dipetik,” tutur Yandi, kepada INILAH, Rabu (2/12). Yandi bukan tanpa peluang. Salah satunya di menit ke-32 saat gagal menyambar umpan manis dari Makan Konate, di mulut gawang PS TNI. Sayang dia tak mampu memaksimalkan peluang itu. Dia paham betul, sebagai seorang striker dituntut memiliki sentuhan akhir yang yahud. Karena itu, secara pribadi Yandi akan membenahi penampilannya terutama soal ketajamannya di lini gedor. “Evaluasi mungkin ketenangan dalam mengeksekusi penyelesain akhir dan ebih tenang lagi dalam bermain, karena sebagaimana pun bagusnya (striker), kalau banyak peluang yang terbuang pasti pencapaiannya tetap kurang,” bebernya. Tak mampu memaksimalkan peluang itu, mental Yandi sempat drop. Namun sepanjang pertadingan, dia berusaha keluar dari tekanan itu dan mencoba tampil lebih menggigit. “Pasti sempat drop karena mau enggak mau kepercayaan diri juga kena, kemarin juga coba lagi mencari peluang-peluang lagi, tapi PS TNI main lebih bertahan,” ungkapnya. Untungnya, kata dia, awak Persib lainnya membantu Yandi bangkit. Namun tetap saja, dia tak mampu menciptakan gol. Setidaknya, kata dia, kegagalan di PJS adalah modal agar ke depan bisa tampil lebih baik. “Kembali lagi ke pribadi, tapi ditambah suport dari faktor eksternal, kaya teman-teman pemain dan pelatih juga ngasih suport, katanya benahi sendiri apa yang menurut kamu kurang, dan kamu sendiri yang bisa dan harus membenahi,” paparnya. Di PJS Persib hanya finis pada posisi empat klasemen Grup C alias zona Surabaya. Lebih lanjut dia berkilah, persiapan yang kurang maksimal menjadi salah satu penyebab gagalnya Persib tembus delapan besar. “Tapi memang enggak ada hasil yang instan, dengan persiapan yang sangat minim,” sambungnya. Setelah ini timnya akan bersiap meladeni PSMS Medan pada laga bertajuk Perisai Cup, 26 dan 30 Desember 2015 mendatang. Mengingat skuat PSMS mayoritas diperkuat penggawa PS TNI, Yandi bertekad membalas kekalahan. “PS TNI sama PSMS Medan kan sama juga, jadi sedikitnya punya gambaran kelebihan dan kekurang apa yang ada di PS TNI ini,” pungkas Yandi. (gin)

YANDI SOFYAN

Dedi Minta Maaf kepada Bobotoh INILAH, Bandung - Gelandang Persib Bandung Dedi Kusnandar menyampaikan maaf kepada bobotoh lantaran tak mampu mendulang hasil maksimal di Piala Jendral Sudirman (PJS). Dari empat laga di fase Grup C, Maung Bandung hanya mampu mengamankan kemenangan, saat melawan juru kunci Persela Lamongan.

“Kepada bobotoh saya hanya bisa minta maaf mungkin kita di PJS ini kurang maksimal dan mungkin kita kurang beruntung,” ujar Dedi. Kegagalan adalah cambuk bagi dia, agar ke depan bisa lebih berprestasi. “Kita ambil hikmahnya evaluasi buat kita terutama buat Dedi pribadi agar kedepan bisa lebih baik lagi,” imbuhnya.

C8

KAMIS, 3 DESEMBER 2015

Dedi tak menyalahkan euforia saat juara Piala Presiden sebagai biang dari kegagalan ini. Justru karena persiapan tim yang kurang maksimal, menjadi indikasi Persib gagal tembus babak selanjutnya. “Walupun kemarin euforia Piala Presiden, tapi kita dari segi persiapan banyak hal yang membuat kita tidak maksimal,” jelasnya.

Setidaknya, pemain yang akrab disapa Dado ini bisa memaknai, dengan persiapan minim prestasi yang bisa didapatkan Persib pun tak akan besar. “Tapi ambil hikmahnya saja, mudah-mudahan ke depannya bisa lebih baik lagi bisa evaluasi diri sendiri dan tim,” imbuhnya. (rianto nurdiansyah/gin)

INILAH, Bandung - Berbanding terbalik saat di Piala Presiden, Persib tidak perkasa di Piala Jenderal Sudirman (PJS). Bagaimana tidak, tim kebangaan bobotoh ini hanya mampu unggul satu kali di fase Grup C, saat mengalahkan juru kunci Persela Lamongan. Pada laga itu pun, Maung Bandung sempat tertinggal lebih dulu, dengan skor 0-1 dan 1-2 hingga akhirnya membalikan keadaan 3-2. Bahkan, Atep cs hanya mampu finis di posisi empat di Grup C alias zona Surabaya digelar di Stadion Delta Sidoarjo. Ya, memang tidak seperti pada Piala Presiden dimana babak penyisihan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, yang notabene markas Persib. Pelatih Persib Djadjang Nurdjaman menolak timnya dibilang jago kandang. Pelatih yang juga membawa Persib juara Indonesia Super League (ISL) 2014 ini berpendapat tak mudah meraih kampiun pada tiga gelaran berturut-turut. «Yang pasti saya agak menolak disebut seperti itu (jago kandang). Ada gak sih tim yang selalu tampil prima dalam 3 turnamen besar?» tutur Djanur -sapaan dia-. Meski begitu, sebagai pelatih dia tak akan menghardik kritikan. Namun dia paham betul, kegagalan Persib di PJS bukan karena tampil di luar Bandung. “Kami legowo saja, sulit ada di level atas terus dan pertahankan peak performace,” ujarnya. “Penilaian itu ya relatif, silahkan saja orang mau bilang apa. Tapi itu yang saya rasakan tentang tim ini,” imbuh Djanur. Dia berkilah, banyaknya persoalan sebelum terjun di PJS menjadi salah satu alasan melempemnya penampilan Persib. Ya, dengan persiapan minim Persib nekat gabung di PJS. Skuat Maung Bandung memang tidak diperkuat beberapa pilarnya, seperti hengkangnya Vladimir Vujovic dan Zulham Zamrun yang terkena cedera.

Bahkan beberapa pemain telat berbagung lantaran memperkuat tim lokal asal Sulawesi Selatan untul ajang Habibie Cup. “Ya itu hasilnya, tidak banyak yang bisa kita harapkan dari persiapan seperti itu. Termasuk juga pemain enggak ada, absennya beberapa pilar, cedera beberapa pemain, banyak sekali persoalannya,” paparnya. Disinggung prediksi juara di PJS, Djanur menilai Arema Cronus yang akan mengamankan trofi. Mengingat bisa tampil konsisten di fase Grup. “Saya pikir Arema yang akan juara, lihat permainan mereka bagus. Saya kan sering bilang tim yang punya persiapan yang akan juara,” pungkasnya. Sementara itu, Gelandang Persib Firman Utina tak menampik bahwa kegagalan timnya di PJS lantaran persiapan yang terkesan buru-buru. Mengingat, seusai juara Piala Presiden para pemain memilih istirahat, karena beberapa sudah tidak ada kontrak dengan tim. “Waktu begitu dua bulan selesainya Piala Presiden, lalu masa rest itu satu minggu, dan pemain pada saat itu tidak tanda tangan kontrak atau tidak ada kontrak. Jadi sudah selesai Piala Presiden pemain pulang balik ke rumahnya masing-masing tanpa ada pemberitahuan lagi. Selanjutnya Piala Sudirman ini dikumpulkan lagi, yang akhirnya jadi kaya semacam membentuk tim terburu -buru,” beber Firman. Memang mayoritas penggawa Persib adalah muka lama. Namun, menurut dia, tetap saja kudu melakukan evaluasi dan persiapan terutama mejelang pertandingan. “Walaupun tim ini sudah hampir tiga tahun berjalan bersama-sama dengan materi pemain yang nggak terlalu banyak berubah tapi harus ada evaluasi lagi,” jelasnya. Kegagalan Persib di PJS, kata dia, adalah pengalaman besar bagi seluruh pihak. Baik itu pemain, pelatih maupun manajerial. Artinya, apabila akan kembali disebuah turnamen maupun kompetisi segala persiapan harus benar-benar diperhatikan. (rianto nurdiansyah/gin)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.