PECAHKAN REKOR WAMENA!

Page 1

KAMIS 23 FEBRUARI 2012

EDISI NO 109 TAHUN I/2012

RP 1.000

>> e-Paper inilahkoran http: //www.inilah.com/ikoran

INILAH GRUP : INILAH KORAN ď ŹPORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW.INILAHJABAR.COM, WWW.YANGMUDA.COM WWW. JAKARTAPRESS.COM ď ŹMAJALAH: INILAH REVIEW

Dari Bandung untuk Indonesia REDAKSI /IKLAN : JALAN BUAHBATU NO 32 BANDUNG TEL 022-7330803PEMASARAN: JALAN BUAHBATU NO 32 BANDUNG TEL 022-7330803 FAX

022-7310606E-MAIL: inilahkoran@inilah.com

PATAHKAN REKOR WAMENA!

Sudah tiga kali Persib bertandang ke Wamena, semuanya berakhir kekalahan. Akankah lawatan ke Persiwa , Kamis (23/2), kembali berakhir antiklimaks buat Maung Bandung?

Setidaknya, Drago Mamic masih punya keyakinan. Dengan materi pemain yang dianggapnya lebih baik ketimbang musim lalu, Persib berpotensi mendulang poin penuh di Wamena. Bahkan dia tak gentar mengusung permainan menyerang di Stadion Pendidik­ an Wamena tersebut. “Kami akan tampil habis-habisan untuk meraih hasil terbaik, paling tidak curi poin, saya ingin memberikan hadiah pada bobotoh,â€? kata Mamic.

Mamic punya alasan kuat memilih skema menyerang. Jika terlalu bertahan, ujarnya, akan berbuah kesempatan untuk lawan mendominasi kendali permainan. “Permainan kami akan lebih menyerang, tapi tentu disesuaikan dengan kondisi saat pertandingan nanti,� lanjut Mamic. Mamic sadar betul, Persiwa punya tradisi kuat di kandangnya. Dukungan suporter dan faktor dinginnya cuaca, kerap menjadi keuntungan bagi mereka. Tapi baginya, tradisi itu bisa dipatahkan dan faktor nonteknis bisa dihadapi dengan persiapan matang. >> bersambung hal 11

FIRLI

FIRMANSYAH

ZULKIFLI

KUGHEGBE

HABEL

ILHAM

ROMAROPEN

JENDRI WILDANSYAH

HEAD TO HEAD

Moses Sakyi

20/05/08

Liga Super

Persib

Persiwa

2-0

01/08/08

Liga Super

Persiwa

Persib

3-1

18/06/08

Persebaya Cup

Persiwa

Persib

3-1

02/12/09

LSI

Persiwa

Persib

2-0

06/05/10

LSI

Persib

Persiwa

3-0

30/01/11

LSI

Persiwa

Persib

3-0

24/03/11

LSI

Persib

Persiwa

5-2

RADOVIC

WEEKS

MANDAGI

MOSES

ABANDA

MERANI NICKHANOR

HARIONO FERDINANDO

AIRLANGGA

TONI

BOAKAY ATEP

PERSIWA 4-3-3 PELATIH: GOMES OLIYIERA

Eddie Foday Boakay

PERSIB 4-4-2 PELATIH: DRAGO MAMIC

ILUSTRASI: FONDA LAPOD/SALMAN FARIST

Penjara Menanti Eep Hidayat

Bantai Satu Keluarga, Asep Dihukum Mati INILAH, Bandung – Asep Dudung Budiman (31) tak bisa berkutik. Terdakwa kasus pembantaian satu keluarga di Jalan Raya Banjaran itu divonis hukuman mati. Dia terbukti sengaja merencanakan pembunuhan sadis. Sidang vonis digelar di Pengadilan Negeri Bale Bandung, Rabu (22/2). Seusai sidang, keluarga korban sempat berusaha menyerang terdakwa. Namun, Asep yang dikawal ketat aparat kepolisian, lolos dari amukan massa. Asep adalah pelaku tunggal pembunuhan sadis di Jalan Raya Banjaran RT 03/03, Kampung Pengkolan, Desa Banjaran, Kecamatan Banjaran, Kabupaten Bandung. Satu keluarga yang terdiri atas tiga orang tewas bersimbah darah. Mereka masing-masing Haji Apo Sumarna (65), Lilis alias Euis (55), istri Apo, dan Kesya (4), cucunya.

Tahukah Anda

Belalai Gajah Multifungsi

INFOGRAFIS: INILAH/SALMAN FARIST

INILAH, Bandung – Jeruji besi kembali menanti Eep Hidayat. Kebebasan bupati Subang nonaktif itu terenggut. Mahkamah Agung (MA) memutuskan menghukum Eep lima tahun penjara. Keputusan itu

TGL

SUBUH

ZUHUR

ASAR

MAGRIB

ISYA

23/2

04.44

12.03

15.11

18.12

19.22

24/2

04.44

12.03

15.10

18.11

19.22

KURS TRANSAKSI US DOLAR 9120 9090

9080

9090

9104

9073

9060 9030 9040 9000 16/2

17/2

20/2

21/2

22/2

menggugurkan vonis Pengadilan Tipikor Bandung yang membebaskan Eep. Eep divonis bebas dalam kasus dugaan korupsi Biaya Pemungutan Pajak Bumi dan Bangunan (BP PBB) Pemkab

Subang tahun 2005-2008. Kebijakannya menerbitkan surat keputusan bupati mengenai pembagian BP PBB, dianggap tak melanggar delik pidana. >> bersambung hal 11

BUATSUAMI BEBANRINGAN DUA tahun berlalu, Dhea dan Ariel semakin menemukan sisi romantis hidup berumah tangga. Dalam berbagai kesempatan Dhea Ananda dan Ariel, terlihat mesra. Bukan sekadar tampilan bahasa tubuh, tetapi melalui kata-kata manis yang diungkapkan. >>BACA HAL 16

Catatan Perjalanan

JADWAL WAKTU SALAT

INILAH, Bandung - Munculnya calon independen dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat (Jabar) 2013, akan semakin menyehatkan proses demokrasi. Tapi di sisi lain, akan membi­ ngungkan masyarakat dengan banyaknya calon, juga perebut­ an massa pemilih. Pengamat politik dari Universitas Islam Negeri (UIN) Bandung, Prof Asep Saeful Muhtadi mengatakan, persoal­ an berat yang bakal dihadapi oleh para calon independen mungkin dalam regulasi. Karena belum tentu dari sekian banyak calon, semuanya bisa lolos verifikasi yang dilakukan KPUD. Jika semua calon lolos, menurut Asep, pertarungan akan semakin ketat dan sengit. Dengan demikian, calon gubernur pun semakin banyak karena pasti sejumlah parpol mengajukan calon. Kondisi ini, bisa jadi membuat masyarakat kebi­ ngungan untuk memilih. â€?Pemilih rasional akan kebingungan dalam menentukan pilihannya. Mereka akan bertanya, siapakah sih sebetulnya pemimpin yang sebenarnya harus dipilih,â€? ujar Asep saat dihubungi INILAH, Rabu (22/2). Beberapa waktu terakhir

>> bersambung hal 11

GAJAH, binatang paling besar di darat. Tingginya bisa mencapai 3,5 meter, beratnya mencapai kira-kira enam ton. Telinganya yang seperti kipas panjangnya dua meter, dan lebarnya 1,5 meter. Bisa dibayangkan dengan tubuh yang sedemikian besar, manusia tak dapat memelihara gajah sebagai binatang piaraan. Yang membuat gajah tampak berbeda yakni belalai panjang yang memiliki 50.000 otot dengan lubang hidung di ujungnya. Gajah menggunakan belalai untuk meletakkan makanan dan air ke dalam mulutnya, mengangkat bendabenda, dan tentunya untuk mencium bebauan. Belalai ini mampu membawa empat liter air. Mereka dapat mengisap air ke dalam mulut dan meminumnya atau menyiramkannya ke tubuh. Namun yang mengejutkan, gajah bisa mengambil sebutir kacang kapri mungil. Sungguh mengagumkan, binatang sebesar itu dapat melakukan pekerjaan halus seperti itu. Belalai aneka fungsi ini dapat pula digunakan sebagai jari, terompet, atau kadang-kadang sebagai pengeras suara. (*)

Persaingan Pilgub Jabar Makin Sengit

BENARKAH tiket perdelapan final Europa League sudah digenggam Manchester United? Belum tentu karena masih ada leg kedua. “Tetapi Ajax tak akan berbuat banyak di Old Trafford,� cetus Johan Cruyff. >>BACA HAL 15

ini, memang nama-nama calon independen mulai meramaikan bursa Pilgub Jabar 2013, di antaranya akademisi Indra Prawira, Wakapolri Komjen Pol Nanan Sukarna, mantan fugsionaris Partai Golkar yang kini bergabung dengan Partai Hanura Yudi Chrisnandi, dan Didik Mulyadi. Namun untuk maju sebagai calon gubernur/wakil gubernur, mereka harus mendapat dukungan minimal 1,3 juta atau 3% dari penduduk Jabar, minimal di 13 kabupaten/kota. Asep menyebutkan, banyak­ nya calon yang maju, tak hanya membuat lelah masyarakat. Bahkan lebih parah lagi, masyarakat akan apatis sehingga tak mau memilih. Dalam kondisi seperti itu publik hanya akan memilih calon yang dikenal, sedangkan pendatang baru, sama sekali tidak akan dilirik masyarakat. â€?Di beberapa parpol kan banyak raja-raja kecil yang mencalonkan diri, seperti Yance (Ketua DPD I Partai Golkar Jabar Irianto MS Syafiuddin) dan Dedi Supardi (Bupati Cirebon). Mungkin di daerah­ nya mereka dikenal, tapi kalau di Jabar, pamor mereka jauh. Apalagi dengan kehadiran incumbent, Ahmad Heryawan dan Dede Yusuf,â€? bebernya. >> bersambung hal 11

MAINMAKSIMAL SETELAH menempuh perjalanan panjang nan melelahkan, Persib akhirnya tiba di Wamena, Rabu (22/2). Meski demikian, Maung Bandung tetap semangat menatap pertandingan lawan Persiwa Wamena, Kamis (23/2) ini. >>BACA HAL 12

Herdi Sahrasad

Alumni IPTN Itu Merindukan Sosok Habibie PARA alumni IPTN berdiaspora di berbagai Negara yang menjunjung teknologi tinggi. Mereka rindu sosok BJ Habibie. Gagasan tulisan ringkas tentang The Rise and The Fall of IPTN in Indonesia, mendorong saya menemui para alumni itu di Seattle, AS. Untuk apa? Sungguh, saya ingin mendengar suara, pikiran, dan hati nurani mereka, para insinyur alumni Industri Pesawat Terbang Nasional (IPTN) yang mengalami

diaspora itu. Di bawah rinai hujan dan tusukan udara dingin, saya bertemu dan berdialog dengan mereka yang kini berkiprah di pabrik pesawat Boeing. Para insinyur itu takkan pernah melupakan ‘ayahanda’ mereka, Habibie. Mereka selalu merindukan bangkitnya kembali PT Dirgantara (dulu IPTN). “Habibie adalah tokoh nasional yang berkarakter dan dipercaya Presiden Soeharto mengembangkan industri stra­tegis, salah satunya IPTN.

ISTIMEWA

Habibie berhasil membangun IPTN bergerak, maju, dan pesat,� kata Tonny Soeharto, Jumat (19/2) malam. Siapakah Tony? Dia mantan Vice President IPTN. Sejak 1995 dia ditempatkan sebagai perwakilan IPTN North America di Seattle. Saat krisis moneter menghancurkan IPTN, dia hijrah dan bergabung dengan Boeing. Kini, poisisinya lead enginer MRB di Boeing. >> bersambung hal 11


Politik - KAMIS 23

INILAH GRUP : INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHJABAR.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

FEBRUARI 2012

>2

PPP Buka Peluang JK Maju Dukungan Mengalir Dari 18 DPW PELUANG Jusuf Kalla (JK) maju pada Pilpres 2014 semakin terbuka. PPP jagokan JK berpasangan dengan Suryadharma Ali maju. Dukungan terhadap JK untuk maju sebagai kandidat calon presiden (capres) ini, diaspirasikan

Jusuf Kalla

dan dibahas dalam Musyawarah Kerja Nasiona (Mukernas) I PPP di Hotel Grand Surya, Kediri, Jawa Timur, Rabu (22/2). Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PPP Arwani Thomafi mengaku, sedikitnya 18 Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) menyuarakan nama JK, selain Ketua Umum PPP Suryadharma Ali (SDA). “Aspirasi itu diucapkan secara informal. Ada Pak SDA, Pak JK,” ucap Arwani di sela-sela Munas. Selain JK dan SDA, lanjut Arwani, dalam munas juga turut disebut-sebut beberapa kandidat lain seperti Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD dan Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Khofifah Indar Parawansa. Arwani menjelaskan, DPW PPP se-Indonesia akan diberikan kesempatan untuk berbicara kandidat capres. DPP PPP akan menampung dan mempertimbangkannya. “Nanti di Mukernas selanjutnya di 2013 akan diumumkan nama-nama yang bakal diusung PPP pada 2014,” imbuhnya. JK menyambut baik dukungan tersebut. Dia siap bekerjasama dengan PPP.

Namun, wacana capres dianggapnya masih pagi untuk dibicarakan. “Tentu kalau amanah kita bekerja bersama-sama, itu kan masih lama,” kata JK di Halaqah Nasional Alim Ulama di Hotel Bukit Daun, Kediri, Jawa Timur. JK mengaku pikir-pikir untuk memilih PPP sebagai kendaraan politik di 2014 karena namanya di Partai Golongan Karya cukup kuat. JK menjadi pesaing Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie atau Ical. Meski seluruh pengurus daerah Golkar mendukung Ical sebagai kandidat capres, nama JK juga disuarakan. Ketua Umum PPP Suryadharma Ali menyikapi dingin aspirasi 18 DPW yang ingin mengusung JK sebagai calon presiden (capres) 2014. “Itu masih terlalu dini, masih sebatas aspirasi yang belum dibahas secara matang,” ujarnya. Dia mengatakan, PPP belum terbesit mengusung capres pada 2014 karena masih fokus pada proses pemenangan pemilu legislatif dan perolehan suara dan kursi di parlemen.”Saya mengatakan berkali-kali, kita masih fokus pada perolehan suara dan kursi 2014. Capres-cawapres itu sebatas aspirasi, belum keputusan,” jelasnya. PPP, kata dia, sejauh ini masih merancang kriteria capres yang akan diusung partai berlambang Kabah ini,

pada Pemilu Presiden 2014. “Sedang membuat semacam kriteria dan pemikiran untuk Indonesia ke depan, jadi belum ada keputusan,” katanya. Golkar Apresiasi PPP Ketua DPP Partai Golkar Hajriyanto Y Thohari mengapresiasi positif terhadap kader PPP yang menginginkan JK maju. Pengusungan Jusuf Kalla ini dinilai akan berdampak positif terhadap PPP. “Dahsyat. PPP pintar membaca tanda-tanda zaman,” ujar Hajriyanto. Menurut dia, JK akan membawa banyak dampak yang bisa diraih oleh partai berlambang kakbah ini. “PPP akan banyak mendapat benefit politik dengan mencalonkan JK. Dengan mengusung JK, PPP ingin bukan hanya lolos dari PT di Pemilu 2014 melainkan juga menunjukkan keterbukaan dirinya sehingga bisa merangkul seluas mungkin umat Islam,” paparnya. Lebih lanjut, dia mengakui masih banyaknya dukungan publik terhadap mantan Wapres tersebut. Ini akan bisa sejalan jika PPP benar-benar mengusung JK. “Untuk dicatat, JK itu dalam pilpres 2009 didukung oleh pimpinan PBNU dan PP Muhammadiyah waktu itu,” katanya. Hajrianto menegaskan, keinginan PPP mengusung JK sebagai Capres 2014, membuktikan ketokohan

JK yang masih dibutuhkan. “Menarik sekali. JK itu orang Golkar tapi akan diusung menjadi Capres atau Cawapres dua kali oleh parpol selain Golkar. Pertama dulu di 2004 oleh Demokrat, PBB dan PKPI. Kedua nanti oleh PPP,” paparnya. Dengan begitu, menurutnya Golkar harus ofensif dan mengembangkan inklusifisme dengan merangkul semua potensi kader yang dimiliki. Sebab, terang dia, jika sifat eksklusi di kedepankan, justru akan membuat kader berseteru. “Semua politisi itu kan punya harapan dan cita-cita politik. Maka selama Golkar memberikan peluang dan harapan kepada kaderkadernya untuk berkembang maka mereka juga akan merasa at home di bawah beringin,” jelasnya. Sebanyak 18 DPW PPP sepakat untuk mengusung JK dalam pilpres 2014 mendatang. JK dianggap sebagai tokoh yang cukup tepat untuk memimpin Indonesia ke depan. DPW-DPW yang mendukung adalah Jabar, NTB, Sumatera Barat, NTT, Kepri, Banten, Sulawesi Utara, Kalbar, Riau, Maluku, Benngkulu, Kalimantan Tengah, Papua, Sulawesi Barat, Gorontalo, Aceh, Sumatera Utara, dan Sulawesi Selatan. Mereka akan menggulirkan nama JK dalam Mukernas tersebut. (abdullah m/laela z/tan)

Demokrat Cari Pengganti Angie

Mallarangeng Minta Rosa Tunjuk Hidung

INILAH, Jakarta - DPP Partai Demokrat (PD) akan melaksanakan rekomendasi Dewan Kehormatan (DK) tentang pemecatan Angelina Sondakh sebagai Wasekjen PD. Namun pelaksaan pemecatan itu sampai saat ini belum dikeluarkan DPP. Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Partai Demokrat Ramadhan Pohan mengatakan, DPP akan melaksanakan rekomendasi DK soal pemecatan Angelina Sondakh atau Angie. “Yang Dewan Kehormatan itu kan itu tinggal dilaksanakan saja, jadi saya kira tidak memerlukan perdebatan. Kalau ada rapat pleno itu untuk mencari pengganti yang diberhentikan,” ujar Ramadhan di Gedung DPR, Senayan, Rabu (22/2). Menurutnya, saat ini DPP telah melaksanakan rekomendasi DK tentang Angie, namun diakuinya memang belum ada Surat Keputusan (SK) yang dikeluarkan. Dalam pengeluaran SK pemecatan itu, nantinya DPP akan mengumumkan pemecatan sekaligus akan menyampaikan siapa nama pengganti Angie di DPP.

INILAH, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng, meminta terpidana kasus wisma atlet Mindo Rosalina Manulang tunjuk penerima aliran dana Rp150 juta yang diberikan terhadap tim suksesnya pada saat pencalonan ketua umum Partai Demokrat (PD) di Bandung. Dalam persidangan, Andi menyatakan tidak pernah menerima uang dari terpidana kasus wisma atlet Mindo Rosalina Manulang atau Rosa sebesar Rp150 juta. “Yang jelas saya tidak pernah terima, tapi kalau yang dimaksud tim sukses saya, saya juga ingin tahu, siapa, di mana dan kapan terimanya, tim sukses saya banyak,” terang Andi di Pengadilan Tipikor, Rabu (22/2) saat menjadi saksi persidangan kasus dugaan suap dalam proyek pembangunan wisma atlet SEA Games, Jakabaring, Palembang, Sumatra Selatan dengan terdakwa Muhammad Nazaruddin. Dalam persidangan Hakim Dharmawati Ningsih, mengajukan pertanyaan kepada Andi Mallarangeng, yakni mengenai adanya percakapan melalui BlackBerry Messenger (BBM) Mindo Rosalina Manulang dengan Yulianis, pada 20 Mei 2010. Dalam percakapan tersebut, Rosa minta agar disumbang dalam kongres calon ketua umum PD di Bandung, yakni untuk Anas Urbaningrum sebesar Rp100 juta dan Andi Mallarangeng

“Tinggal yang ditandatangan itu untuk penggantian nama-namanya,” jelasnya. Ramadhan menegaskan, rekomendasi DK soal Angie itu bersifat mengikat sehingga DPP tidak akan memperdebatkan dan membahasnya lagi. Namun jika dalam pleno DPP yang akan dibahas adalah calon pengganti saja. “Wilayah DPP itu menyiapkan penggantinya,” terangnya. Menurut dia, posisi yang ditinggalkan Angie sangat strategis di DPP sehingga diperlukan pengganti untuk mengisi kekosongan posisi itu. Namun Ramadhan belum mendengar siapa sosok yang akan menggantikannya. “Saya belum tahu itu, ranahnya user yaitu Cak Anas sebagai ketum (ketua umum),” tegasnya. Ketika dipastikan apakah nantinya pengganti Angie akan diambil dari kaum hawa lagi, Ramadhan enggan mengomentarinya. Sebab, itu ranah dari ketua umum dan sekjen yang menentukannya. Namun, sempat muncul nama anggota DPR Komisi IX

dari Fraksi PD, Nova Riyanti Yusuf, yang akrab dipanggil Noriyu, digadang-gadang menjadi calon pengganti Angie. Saat hal itu dikonfirmasi, Ramadhan tidak memberikan jawaban pasti soal itu. Sebelumnya, DK memberikan tenggat waktu satu minggu kepada DPP untuk menindaklanjuti rekomendasi itu. Menanggapi hal itu, Ketua Fraksi PD Jafar Hafsah mengaku, bahwa rekomendasi DK pasti ditindaklanjuti DPP. Hanya, DPP saat ini masih mencari waktu yang tepat untuk melakukan pleno terlebih dahulu. “DPP yang punya otoritas. Sebetulnya rekomendasi DK itu kan tinggal dieksekusi,” ujar Jafar. Jafar mengatakan, belum ditanggapainya rekomendasi dari DK partai bukan karena DPP tidak akan melaksanakan rekomendasi. Hanya, saat ini belum ada waktu yang pas untuk membahas itu. “Itu sudah pasti akan terjadi. Mungkin karena kesibukan,” tambahnya. (ajat m/tan)

Kemenkumham Perlu Tambahan LP INILAH,Jakarta - Direktur Eksekutif Pusat Advokasi Hukum dan Hak Asasi Manusia (PAHAM) Indonesia Nasrulloh Nasution mendesak Kementerian Hukum dan HAM menambah Lembaga Pemasyarakatan (LP) di Indonesia. “Kondisi LP di Indonesia cukup memprihatinkan. Menurut data tahun 2011, jumlah seluruh narapidana (napi) mencapai 135 ribu orang, sementara kapasitas maksimal LP adalah 99 ribu orang saja. Dengan demikian, LP di Indonesia kelebihan kapasitas sebanyak 36 ribu napi,” tuturnya seperi dikutip Antara di Jakarta, Rabu (23/2). Jumlah itu belum ditambah dengan tahanan yang dititipkan karena sedang menjalani proses persidangan di pengadilan. “Jadi dapat dibayangkan begitu sesaknya LP dengan para napi dan tahanan karena sudah over capacity,” katanya. Tidak sebandingnya jumlah LP dengan jumlah napi dan tahanan, menyebabkan munculnya permasalahan di dalam LP. Konflik antarnapi dan tahanan serta perlakuan diskriminatif oleh petugas sipir sering kali terjadi.

Permasalahan di dalam LP sudah menjadi bagian melekat dari kondisi LP di Indonesia saat ini. Selain kasus narkoba dan kejahatan-kejahatan lainnya di dalam LP, juga muncul perlakukan diskriminasi dari sipir yang dilakukan terhadap para napi dan tahanan yang lemah secara fisik dan keuangan. Juga bukan rahasia lagi apabila sering terjadi penganiayaan di dalam LP yang dilakukan sesama napi dan oknum petugas sipir. Kerusuhan di LP Kerobokan, Bali, pada Selasa (21/2) malam yang menyebabkan 2 orang napi dan 1 warga terluka serta terbakarnya kantor sipir, kata Nasrulloh, merupakan salah satu peristiwa dari puluhan atau bahkan ratusan kasus kerusuhan di dalam LP, yang muncul karena disebabkan perlakukan tidak adil dan diskriminatif dari petugas sipir terhadap para napi dan tahanan. Menurut dia, pemberontakan dari para napi dan tahanan akibat adanya perlakuan tidak adil dan diskriminatif tersebut hampir terjadi di seluruh LP di Indonesia, dimana kondisi ini seharusnya menjadi perhatian serius Kemenkumham.

Selain menambah, harus pula dilakukan pengawasan ketat dan pemberian tindakan tegas kepada napi yang melakukan pelanggaran atau kejahatan, dan kepada petugas sipir yang melakukan tindakan diskriminatif terhadap napi. Hal ini bertujuan melindungi hak asasi para tahanan dan napi, meminimalisasi permasalahan yang mungkin timbul secara masif di dalam LP, serta menciptakan LP yang lebih nyaman dan manusiawi. “Permasalahan over capacity, pengawasan dan penegakkan hukum baik terhadap napi maupun terhadap petugas sipir yang bermasalah, merupakan hal yang seharusnya menjadi fokus utama perbaikan,” ujarnya. Kadiv Humas Polri, Irjen Saud Usman Nasution, mengatakan usai kerusuhan di LP Kerobokan mereda, para napi menuntut tiga hal, dimana salah satunya adalah mencopot Kalapas Kerobokan. “Selain itu mereka juga meminta diperlakukan yang sama. Untuk kasusnya, sekarang masih ditangani Polda Bali,”tegasnya. (tantan sulthon)

INILAH.COM/AGUS PRIATNA

KESAKSIAN: Menpora Andi Mallarangeng, saat menjadi saksi dalam sidang lanjutan perkara wisma atlet dengan terdakwa M Nazaruddin di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Rabu (22/1).

sebesar Rp150 juta. Dalam persidangan, Andi mengatakan, proyek wisma atlet dikerjakan oleh PT Duta Graha Indah. “Saya tidak kenal siapa pemiliknya,” ujar Andi. Andi menegaskan, dirinya tak pernah meminta fee 8% kepada perusahaan M Nazaruddin melalui Mindo Rosalina Manulang. “Yang jelas itu bukan saya,” ujar Andi ketika menjawab pertanyaan kuasa hukum Nazaruddin, Hotman Paris di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Rabu (22/2). Hotman Paris ketika mendapat giliran mengajukan pertanyaan soal pengakuan Rosa di media melalui

pengacaranya Ahmad Rifai soal adanya permintaan fee 8% dari seorang menteri ketika ditemui Rosa di rumah dinas si menteri di kompleks menteri Widya Chandra. Dia membenarkan, adiknya, Zulkarnain Mallarangeng atau yang sering disapa Choel Mallarangeng sempat ditawari uang terkait proyek pembangunan pusat olah raga Hambalang yang total anggarannya Rp1,1 triliun. Namun katanya, tawaran itu ditolak adiknya. “Jadi memang ketika ada kesaksian itu, saya langsung tanyakan ke adik saya, kata adik saya itu (tawaran) sudah ditolak,” kata Andi. Sebelumnya, saksi Mindo

Temuan PPATK Dianggap Teror DPR

INILAH, Jakarta - Sikap Pusat Penelitian dan Analisa Transaksi Keuangan (PPATK) yang mengumumkan 2.000 transaksi mencurigakan anggota DPR dianggap sebagai teror. Wakil Ketua DPR Anis Matta menilai, wacana yang dilontarkan PPATK jangan justru menjadi pergunjingan publik. Semua harus jelas, kalau memang menyimpang harus segera dituntaskan ke penegak hukum. “Jadi supaya data ini tidak menjadi sumber teror dan untuk mengklarifikasi nama baik orangperorang lebih baik ke proses hukum,” kata Anis di Jakarta, Selasa (21/2). Anis mencurigai adanya tendensi politik dengan diungkapkannya temuan mencurigakan tersebut. “Kalau

mau menyelesaikan secara hukum dibawa saja langsung (ke lembaga penegak hukum), kenapa pake dibocorkan segala?,” katanya heran. Apalagi, imbuh Anis, selama ini banyak laporan PPATK yang tak ditindaklanjuti. Jadi belum ada kepastian apakah laporan PPATK mengindikasikan pelanggaran hukum. “Karena banyak kasus rekening gendut polisi kan tidak ada kelanjutannya. Jadi ini dituntaskan saja supaya jelas,” tandasnya. Hasil analisis PPATK ini, dianggap menjadi kontroversi di lembaga legislatif. Data tersebut disayangkan beberapa kalangan karena membuat situasi di DPR menjadi runyam. “Tidak tahu, tanya saja kepada PPATK karena dia yang mengemukakan itu.

Saya kira ke depan PPATK harus hati-hati dalam hal ini,” ujar Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso. Priyo menyayangkan data 2.000 transaksi mencurigakan di DPR dipublikasikan PPATK. Sebab, jika PPATK sudah memiliki datanya seharusnya disampaikan ke lembaga hukum seperti KPK. “Jadi masih bersifat bahan mentah atau analisis dan dipandang belum perlu dipublikasikan, mestinya juga hati-hati. Kecuali PPATK memandang itu perlu, ya bisa langsung kirim saja kepada pihak-pihak aparat hukum, jangan justru kepada publik yang justru membikin runyam seperti sekarang ini,” tandasnya. PPATK masih mendalami 2.000 transaksi men-

Rosalina Manulang (Rosa) mengatakan bahwa perusahaannya, Permai Grup, mengeluarkan dana mencapai Rp20 miliar untuk mendapatkan proyek pembangunan wisma atlet SEA Games dan proyek pembangunan sport center Hambalang di Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Menurut Rosa, khusus untuk pengurusan proyek Hambalang uang yang diserahkan ke Sekretaris Menteri Pemuda dan Olahraga (Sesmenpora), Wafid Muharam ternyata juga dibagikan ke beberapa orang. Termasuk, Choel Mallarangeng. (santi andriani/tan)

curigakan terhadap anggota DPR. Jika nantinya sudah rampung, hasil itu akan diserahkan ke KPK untuk ditindaklanjuti secara hukum. Ketua PPATK M Yusuf mengaku, jika Laporan Hasil Analisis (LHA) itu telah rampung, PPATK nantinya akan menyampaikan LHA itu ke KPK untuk ditindaklanjuti. “Ini belum selesai, lagi diproses,” jelasnya. PPATK menjelaskan, hasil kerjanya menyelesaikan LHA transaksi tidak wajar terhadap satu pegawai KPK, 89 polisi, 12 jaksa, dan 17 hakim. Sedangkan LHA lainnya berupa 65 anggota DPR dan 707 PNS. Dalam penjelasan itu, M Yusuf tidak menjelaskan secara detail transaksi siapa saja yang masuk di dalamnya. (irvan a/ajat m/tan)


INILAH GRUP : INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHJABAR.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

>3 KAMIS 23 FEBRUARI 2012

Sehari Butuh Seribu Labu Darah

INILAH, Bandung – Dalam sehari, Indonesia membutuhkan seribu labu (kantong) darah. Kecelakaan lalu lintas menjadi salah satu faktor penyebab tingginya permintaan darah. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut Korps Sukarela Universi-

tas Pasundan Bandung menyelenggarakan ‘Semarak Donor Darah,’ di Kampus Unpas, Jalan Tamansari dan Jalan Setiabudhi, Kota Bandung, Rabu (22/2). “Kegiatan ini adalah bentuk kepedulian KSR kepada masyarakat. Selain itu kegiatan ini merupakan agenda rutinan KSR yang diselenggarakan tiga kali dalam setahun,” kata Komandan KSR, Patimah Alapiah di sela-sela berlangsungnya acara, Rabu (22/2).(riza pahlevi/hol).

Polisi Peduli Pendidikan

INILAH, Bandung – Polda Jabar bekerja sama dengan sejumlah perusahaan, sukses menjalankan program Polisi Peduli Pendidikan. Hal itu ditandai keberhasilan memperbaiki 250 unit bangunan Sekolah Dasar (SD) di seluruh Jabar. “Program Polisi Peduli Pendidikan adalah wujud nyata dalam memberikan perlindungan kepada masyarakat. Artinya, melindungi anak-anak didik

agar bisa sekolah di tempat yang layak, tidak dibayangbayangi ketakutan sekolahnya akan roboh,” kata Kapolda Jabar Irjen Pol Putut Eko Bayuseno seusai meresmikan SDN Sukamaju, Desa Tenjolaya Kecamatan Pasir Jambu Kabupaten Bandung, Rabu (22/2). (dani rn/hol)

Irjen Pol Putut eko Bayuseno

Nasib Guru Honorer Makin Tak Jelas Pengajuan Uang Insentif Ternyata Mandek di Pemprov

NASIB guru honorer makin tak jelas. Pemkot Bandung menuding pengajuan uang insentif mandek di Pemprov Jabar.

Sikap saling lempar tanggungjawab terkait insentif guru honorer yang hangus belum berhenti. Namun, ujung-ujungnya tunjangan sebesar Rp100 ribu dari Gubernur Jabar pun makin tidak jelas. Kemarin, Rabu (22/2) Kepala Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset daerah Kota Bandung, Dadang Supriatna menegaskan, sesuai dokumen pelaksanaan perubahan anggaran Pemprov Jabar tahun anggaran 2011, bahwa untuk Kota Bandung telah dialokasikan bantuan keuangan dengan judul ‘Fasilitasi peningkatan kapasitas Guru PNS dan Guru Non PNS/Swasta,’ senilai Rp2.802.200.000. Menindaklanjuti hal tersebut, Kata Dadang, Pemerintah Kota Bandung melalui surat No 978/5670-DPKAD tanggal 20 Desember 2011, telah menyampaikan permohonan agar dana

INFOGRAFIS: INILAH/SALMAN FARIST

bantuan keuangan dimaksud dapat dicairkan ke Kas Daerah Kota Bandung. “Kita sudah mengajukan ke Pemprov Jabar agar dana tersebut bisa dicairkan. Tapi sampai akhir 2011, dana ter-

sebut tidak pernah masuk, jadi kita tidak pernah menerimanya,” kata Dadang seusai menghadiri rapat bersama Komisi D DPRD Kota Bandung, Rabu (22/2).

Dadang menjelaskan, Pemerintah Kota Bandung pada tahun anggaran 2011 telah menganggarkan untuk guru honorer sekitar 50 miliar. Jumlah tersebut akan diberikan kepada sekitar 14.772 guru honorer se-Kota Bandung. Namun, hingga akhir 2011, tidak ada petunjuk teknis dan provinsi tentang pedoman peruntukan dana tersebut. Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kota Bandung Oji Mahroji membantah tudingan bahwa pihaknya menolak mencairkan dana tersebut. “Sekarang saya tanya, kalau kami menolak, mana surat penolakannya? Dana itu kan tidak masuk ke kas daerah. Mekanismenya sendiri saya tidak tahu, tergantung kebijakan mereka,” tandas. Menurut Oji, saat ini pihaknya sedang melakukan verifikasi data NUPTK (No Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan). Langkah tersebut ditempuh guna memastikan apakah para guru honor itu sudah layak atau tidak menerima insentif. “Sekarang, kita sedang menyiapkan verifikasi data dan rumusannya, apakah dibaginya sama tanpa melihat lamanya kerja atau diklasifikasikan berdasarkan masa kerja,” jelas Oji seraya menegaskan bahwa bila hasil ve-

rifikasi selesai dan disepakati, akan segera dibuat perwal dan setelah itu insentifnya dapat dicairkan. Sebelumnya diberitakan, insentif untuk guru honorer di enam kota dan kabupaten salah satunya Kota Bandung tidak bisa dicairkan alias hangus. Padahal, Pemprov Jabar mengkalim telah mendisitribusikan uang tersebut ke kas daerahnya masing-masing. Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Jabar Edi Parmadi mengatakan penyebab hangusnya uang insentif itu adalah masalah adminsitrasi anggaran di enam pemerintah kabupaten/kota. Menurutnya, untuk mencairkan uang tersebut perlu persetujuan kepala daerah dan juga ketua DPRD setempat. Menurut Edi, seharusnya proses pencairan anggaran untuk kesejahteraan guru tersebut diproses di tahun 2011. Artinya di 2012 ini tidak bisa diproses lagi. “Anggaran dari Pak Gubernur sudah turun ke kabupaten/kota masing-masing. Karena dananya berasal dari bantuan keuangan jadi proses pencairannya memang agak ribet harus melalui SK bupati/wali kota dan persetujuan DPRD setempat,” tandasnya. (evi damayanti/hol)


LingkarBandung - KAMIS 23 FEBRUARI 2012

Eksekusi Pasar Antapani Ricuh Warga Lempari Polisi dengan Sambal

INILAH/BAMBANG PRASETHYO

BERBEKAL senjata kayu warga mengadang juru sita. Namun, eksekusi jalan terus kendati sempat bentrok. Rabu (22/2) pagi sekitar pukul 08.00 WIB, ratusan warga kelurahan Antapani Tengah dan Antapani Kulon, bersiaga sambil menenteng balok kayu di depan Pasar Antapani, Jalan Jakarta, Kota Bandung. Massa yang merupakan penghuni dan pedagang Pasar Antapani bermaksud mengadang juru sita dari Pengadilan Negeri (PN) Bandung yang akan melakukan eksekusi di lahan yang selama ini ditempati warga. Pekan lalu, eksekusi lahan tersebut batal akibat aksi serupa. Namun, dalam eksekusi kali ini Juri Sita PN Bandung terlihat lebih sigap. Kendati ratusan warga sudah mempersenjatai diri dengan balok kayu, eksekusi tetap berjalan. Bentrok pun tak dapat dihindarkan, saat juru sita membacakan surat perintah pelaksanaan eksekusi. Ratusan warga melawan petugas Dalmas Polrestabes Bandung dan Brimob Polda Jabar yang berusaha merangsek masuk ke dalam pasar. Tak pelak, sejumlah polisi harus menerima lemparan sambal, sepatu, bahkan sandal jepit. Mendapat perlawanan seperti itu, polisi tak mau mundur. Akibatnya, sejum-

BENTROK: Warga yang mengadang proses eksekusi Pasar Antapani, Kota Bandung jadi bulan-bulanan polisi, Rabu (22/2). Kendati sempat mempersenjatai diri dengan balok kayu, eksekusi akhirnya terlaksana dan ratusan pedagang terpaksa meninggalkan kawasan itu.

lah warga mengalami luka terkena pentungan polisi. Tak hanya itu, sembilan warga diamankan ke Polrestabes untuk dimintai keterangan atas dugaan melakukan provokasi. Beruntung, bentrok tersebut tak berlangsung lama. Tak kurang dari 30 menit, suasana mulai bisa dikendalikan polisi. Dalam waktu yang relatif singkat, petugas eksekusi bisa masuk ke dalam pasar guna melakukan pengosongan. Dibantu, satu

yang dieksekusi dan dikosongkan. Pasar sudah dibongkar dengan beberapa lahan kosong di belakangnya. Lalu ada dua toko serta bengkel dan juga bangunan yang sudah dikosongkan sendiri,” kata Nandang. Sementara itu, Camat Antapani, Aca Hermansyah menegaskan, tidak ada relokasi untuk para pedagang pasar yang terusir. “Kita sudah mengadakan pertemuan sebelumnya dan sudah disampaikan perihal kegiatan eksekusi hari ini. Aspirasi

para pedagang sudah kita dengar, kita lihat ke depan bagaimana keinginan selanjutnya dari para pedagang. Tapi kalau minta relokasi tidak mungkin,”kata Aca. Dari pantauan INILAH, eksekusi pasar tersebut sempat menyebabkan arus lalu lintas di Jalan Jakarta dan sekitarnya macet total. Warga memblokade jalan hingga kendaraan yang melintas dari arah Jalan Ahmad Yani dialihkan kendaraan ke Jalan Subang. (putra prima/hol)

Awas, Ada Oknum di Balik Bangunan Liar

NO TELEPON PENTING RUMAH SAKIT RSU Hasan Sadikin

022 2034953

RSU Rajawali

022 6011913

RSU Kebonjati

022 6031969

RSU Advent

022 2034386

RSU TNI AU Dokter Salamun

022 2032090

RSU Santo Borromeus

022 2504041

RSU Sariningsih

022 4204257

RSU Bungsu

022 4231550

RS Santo Yusuf

022 7208172

RSU Pindad

022 7321964

RSU Muhammadiyah

022 7301062

RSU Immanuel

022 5201665

RSU Bhayangkara Sartika Asih

022 5229544

RSU Daerah Kota Bandung

022 7800017

RSU Al Islam

022 7562046

POLISI Polda Jabar

unit backhoe dan puluhan truk pengangkut, warga yang sudah lama menempati lahan tersebut hanya bisa pasrah menyaksikan sejumlah barang-barangnya dikeluarkan. Juru Sita yang dipimpin Nandang Sukandar mengatakan, luas lahan yang dieksekusi 7.500 meter persegi. Lahan tersebut 6.500 meter persegi masuk dalam Kelurahan Antapani Tengah dan 1.000 meter persegi masuk ke Kelurahan Antapani Kulon. “Hari ini, ada enam lahan

022 7800013

Polrestabes Bandung

022 4203500

DINAS KEBAKARAN

022 4244444

Dinas Kebakaran Kota Bandung

022 7207113

UPTD Damkar Soreang

022 5891113

UPTD Damkar Ciparay

022 5951992

TAKSI Blue Bird

022 7561234

Gemah Ripah

022 4217070

Centris

022 7512100

Kota Kembang

022 7312312

Borobudur/Bandung Raya

022 2014018

4848

022 4234848

Dirgantara

022 2035050

Top

022 7203713

Paripurna

022 4201000

PDAM Kantor PDAM Bandung

022 2509030

022 2509032

022 2503582

022 2506581

Pelayanan Gangguan Aliran Air

022 2509031

INILAH, Bandung – Banyaknya pembangunan papan reklame yang tidak disertai perizinan dari Pemkot menandakan lemahnya pengawasan yang dilakukan oleh Pemkot Bandung. Bahkan sejumlah anggota DPRD Kota Bandung menuding ada oknum yang berupaya memperlancar pembangunan tersebut. Salah satu yang menjadi perhatian para legislator adalah pembangunan jembatan penyeberangan orang (JPO) dan papan reklame di Jalan Pasirkaliki. Pembangunan JPO yang letaknya persis di depan RSHS Bandung itu sudah hampir rampung, tapi hingga kini izin pembangunannya ternyata belum dikantongi. Ketua Komisi C DPRD Kota Bandung Entang Suryaman mengatakan, izin yang diberikan tidak boleh sembarangan. Menurutnya, tidak semua permohonan yang diajukan oleh masyarakat serta merta bisa dibangun. Karena itu dia meminta jika ada bangunan yang tidak berizin, Pemkot harus tegas untuk membongkarnya. ”Kalau memang ada niat membongkar, Rp10 ribu juga cukup, tinggal gergaji saja. Dibiarkannya pembangunan JPO meskipun tanpa izin, menandakan adanya oknum di dinas-dinas terkait,” kata Entang kepada wartawan di DPRD Kota Bandung, Jalan Aceh, Rabu (22/2). Entang beralasan, untuk mendapatkan izin pembangunan JPO, harus memper-

FOTO/NET

HARUS PROSEDURAL: Kendati untuk kepentigan umum, namun jika dibangun tanpa izin jembatan penyeberangan pun harus dibongkar.

oleh rekomendasi dari beberapa dinas. Seperti DBMP, Distamkam, BPPT, dan Dishub. Karena itu dia menduga ada oknum dari dinas yang berupaya memperlancar pembangunan. ”Mana mungkin bando dan JPO sebesar itu nggak kelihatan oleh staf dinas terkait,” tegasnya. Dia menambahkan, pembangunan yang tidak disertai dengan perizinan sudah mulai jadi tren. Mereka baru memproses perizinan ketika pembangunan bando atau papan reklame sudah dimulai. Menurutnya, hal ini terjadi karena tidak adanya pengawasan dan ketegasan dari Pemkot. Jika Pemkot tegas, seharusnya ketika teridentifikasi adanya bangunan tak berizin, mereka langsung ditindak. Karena itu dia meminta

>4

INILAH GRUP: INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHJABAR.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

tren ini harus segera diubah agar citra dan wibawa Pemkot tidak jatuh.”Yang jadi pertanyaan, ini karena lemahnya pengawasan atau pura-pura tidak tahu? Atau tidak ada niat untuk membongkarnya?” paparnya. Pada dasarnya, kata Entang, Dewan tak melarang pembangunan apapun, asalkan sesuai dengan prosedur yang berlaku. ”Tapi kalau pembangunannya menyalahi aturan, maka harus ditindak termasuk JPO di Pasirkaliki,” katanya. Apalagi, kata dia, ada beberapa mekanisme yang harus ditempuh untuk pembangunan JPO. Misalnya, dari sisi kelayakan dan persetujuan warga. “Meskipun ternyata layak dan dibutuhkan, pengembang tetap harus harus menempuh prosedur yang berlaku. (ahmad sayuti ak/hus)

Pekan Depan, Kejati Periksa Ayi Vivananda INILAH, Bandung - Kejati Jabar segera meme­riksa Wakil Wali Kota Bandung Ayi Vivananda, pekan depan. Sebelumnya, Ayi mendatangi Gedung Kejati untuk diperiksa sebagai saksi terkait kasus dugaan korupsi dana Bantuan Sosial (Bansos) Pemkot Bandung tahun anggaran 2009-2010. Dia berani melepaskan haknya sebagai kepala daerah. Asisten Pidana Khusus (Aspidsus) Kejati Jabar, Fadil Zumhanna mengaku sudah menerima surat pelepasan hak sebagai kepala daerah dari orang nomor dua di Kota Bandung itu. Karena itu, dia pun segera menjadwalkan pemanggilan Ayi. “Kami sudah menerima surat tersebut. Ya, dia siap diperiksa untuk memberikan keterangan terkait kasus bansos sesuai yang diketahuinya,” kata Fadil di ruangannya, Jalan RE Martadinata, Kota Bandung, Selasa (22/2). Menurut Fadil, pemeriksaan akan dilakukan minimal tiga hari dari penyerahan surat pelepasan hak Ayi Vivananda sebagai wakil kepala daerah. Meski begitu, kemungkinan Ayi akan diperiksa pada pekan depan. Fadil menyambut baik upaya yang dilakukan Ayi. Dia menilai langkah Wakil Wali Kota Bandung itu positif. M e -

Kami sudah menerima surat tersebut. Ya dia siap diperiksa sebagai saksi untuk memberikan keterangan terkait kasus bansos sesuai yang diketahuinya Fadil Zumhanna Aspidsus Kejati Jabar

nurutnya, langkah Ayi merupakan bentuk dukungan dalam penegakan hukum. “Penegakan hukum itu harus didukung oleh pemda setempat supaya daerahnya bersih,” jelas Fadil. Ditanya mengenai hasil audit Badan Pengawas Keuangan dan Pembangungan (BPKP) yang baru menghitung kerugian negara tahun 2010, Fadil enggan berkomentar. Malah dia mengaku belum membaca berkas yang dikirimkan BPKP pada pekan lalu itu. “Saya belum mau baca, berkas itu. Saya jengkel karena sudah minta penghitungan 20092010. Tapi ini malah tahun 2010 saja,” kata Fadil. ( jaka permana/ hol)

Ayi Vivananda

Minat untuk Jadi Pengawas Pemilu Anjlok INILAH, Cimahi - Animo masyarakat untuk menjadi Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan Pengawas Pemilu Lapangan (PPL) semakin menurun. Diduga, hal ini karena adanya wacana mengenai pemanggilan PPS/ PPL ketika ada gugatan pemilu di Mahkamah Konstitusi (MK). Kekhawatiran itu diakui Ketua Panwaslu Kota Cimahi Maman Suaman. “Untuk PPL, sekarang jumlah pendaftar itu agak turun karena mereka takut ke MK. Turun minat itu karena menonton pemberitaan di televisi, kalau ada gugatan ke MK, PPS/PPL yang berperan,” kata Maman kepada INILAH, beberapa waktu lalu. Pihaknya mengaku kerepotan dalam menjaring anggota PPL. Meski begitu, pekan depan Panwaslu Kota Cimahi akan mulai membuka pendaftaran rekrutmen. Terkait jumlahnya, Maman mengatakan, di masing-masing kelurahan akan ditempatkan satu orang PPL. Kini, di tingkat kecamatan sudah 9 orang Panwascam yang sudah dilantik pada Selasa (21/2) lalu. “Tanggal 13 Maret nanti, rencananya kita akan mengadakan bimtek untuk PPS/ PPL. Pada waktu itu, mereka akan diberikan pengarahan langsung dari Bawaslu (Badan Pengawas Pemilu) pusat dari Jakarta,” ujarnya seraya mengatakan pihaknya beker-

ja sesuai tahapan Pilwalkot yang sudah disahkan KPUD Kota Cimahi. Maman menegaskan, dalam proses tahapan pemilu, semua anggota Panwaslu, Panwascam, hingga PPS/PPL harus menjunjung tinggi netralitas. Dengan kata lain, orang yang mengawasi Pilwalkot tidak boleh mendukung salah satu calon. “Kalau ada pelanggaran, saya akan tindak. Dan untuk itu, kita tidak pandang bulu,” tegasnya. Untuk memudahkan pelaporan saat proses pemilu nanti, Maman mengaku siap menerima keluhan langsung dari masyarakat. Karena itu, mendekati masa pencoblosan, dia akan menyebar nomor ponsel miliknya kepada seluruh ketua RW. Itu dilakukan untuk mengurangi bentrokan yang bakal terjadi. Dia meminta kepada para calon dan tim sukses untuk melapor ke Panwas sebelum melakukan kampanye. “Penyebaran nomor itu terbukti efektif. Lima tahun lalu, pada Pilwalkot Cimahi tidak pernah terjadi bentrokan besar. Untuk setiap aduan, kita akan membayar Rp5 ribu per satu aduan. Itu uang dari saya, bukan dari APBD,” ucapnya seraya mengaku pada Pilpres 2009 lalu dirinya memperoleh 51 aduan dari masyarakat. (doni ramdhani/hus)


Edukasi

INILAH GRUP: INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW.INILAH.COM, WWW.INILAHJABAR.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW.JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

- KAMIS 23 FEBRUARI 2012

Inspektorat Panggil Kadisdik

UI Kembali Gelar K2N di Pulau Terdepan Indonesia

Terkait Laporan KPKB Tentang Praktik Penjualan LKS

INILAH/RIZA PAHLEVI

PELAKU penjualan LKS terancam sanksi dari inspektorat kota Bandung. Inspektorat Kota Bandung segera memanggil Kadisdik Kota Bandung Oji Mahroji, beserta pimpinan sekolah yang turut terlibat dalam praktik penjualan Lembar Kerja Siswa (LKS). Langkah Inspektorat Kota Bandung itu, mengacu pada laporan Koalisi Pendidikan Kota Bandung (KPKB), yang diterima Rabu (22/2). Kedatangan perwakilan KPKB di Kantor Inspektorat Kota Bandung, diterima Inspektur Pembatu Wilayah III Kota Bandung, Dadang Iriana. “Kami akan segera memanggil Kadisdik beserta pimpinan sekolah yang terlibat di dalamnya. Tapi sebelumnya laporan KPKB ini akan kami serahkan pada pimpinan dan dilanjutkan mengkaji laporan ini,” kata Dadang seusai menerima laporan KPKB di Kantor Inspektorat Kota Bandung Jalan Tera, Rabu (22/2). Dugaan praktik penjualan LKS yang dilaporkan KPKB, berawal dari surat edaran Disdik tertanggal 30 Januari 2012. Isinya, melarang seluruh sekolah selaku penyelenggara pendidikan di Kota Bandung, menjual buku paket, LKS, dan sejenisnya. Baik secara langsung maupun tidak langsung. Kontroversi muncul di saat Disdik mengeluarkan surat edaran kedua tertanggal 31 Januari 2012 yang berisi rekomendasi Disdik

TINDAK TEGAS: Ketua Fortusis Dwi Subawanto memperlihatkan sejumlah LKS kepada Inspektur Pembatu Wilayah III Kota Bandung, Dadang Iriana. Jika benar terjadi pelanggaran, Fortusis dan Koalisi Pendidikan Kota Bandung (KPKB) berharap Inspektorat menindak tegas pelaku.

terhadap penerbit untuk melakukan penawaran produk ke sekolah-sekolah. Dalam surat itu disebutkan, Disdik Kota Bandung tidak keberatan dan mengizinkan penerbit menawarkan produk simulasi Ujian Nasional (UN) SMA dan SMK untuk try out bagi siswa kelas XII. “Kejadian ini aneh, tanggal 30 Januari Disdik melarang sekolah menjual buku atau LKS. Tapi besoknya, Disdik justru mengeluarkan izin pada penerbit untuk menawarkan produk mereka,” ujar Koordinator KPKB Fridolin Berek saat di temui di kantor Inspektorat Kota Bandung. Ketua Forum Orang Tua Siswa (Fortusis) Dwi Sub-

AGENDA Arte-Polis 4 International Conference and Workshop

DIGELAR di Kampus ITB, Jalan Ganeca, Kota Bandung, Kamis-Sabtu (5-7/7). Info : Laboratorium Teknik IXB, (022-2504962), email: artepolis@ar.itb.ac.id, web: http://www.arte-polis.info.

Seminar LPPM UPI 2012

MENGANGKAT berbagai isu terbaru tentang pengabdian kepada masyarakat diselenggarakan di Gedung LPPM UPI, Jalan Setiabudi, Kota Bandung, Selasa-Rabu (2829/2). Info: Linda Setiawati (081322630358).

Satu Dekade Cattle Buffalo Club

DIISI acara talkshow, lomba fotografi, diklat, hingga kegiatan amal, diadakan di Plaza Fakultas Peternakan Unpad, Jatinangor, Sabtu (10/3). Info: cattleandbuffaloclub.blogspot.com, Rudi (08996864339).

1st ITB Geothermal Workshop 2012 DIGELAR di Kampus ITB, Jalan Ganeca, Kota Bandung, Selasa-Kamis (6-9/3). Informasi dapat menghubungi Program Studi Teknik Panas Bumi, FTTM ITB, email: geothermalws2012@fttm.itb.ac.id, atau www. geothermal.itb.ac.id/workshop2012

Lomba Foto Seputar Bandung DISELENGGARAKAN myplaza.com, mulai 1 Februari hingga 30 April 2012. Peserta adalah followers akun Twitter @myplasa di www.twitter.com/myplasa atau fans Facebook: MyPlasa. Informasi: 181462021895332.

Home Concert 2012

MENAMPILKAN murid-murid Simfonia Music Studio, diselenggarakan Minggu (4/3) di DF Clinic, Jalan Leumah Neundeut (seberang Hotel Permata), Kota Bandung. Info: 022-2018440 / 08164631015.

awanto berharap, berdasar laporan tersebut, Inspektorat dapat bertindak tegas sesuai tugasnya. Sekaligus melakukan publikasikan perkembangannya. “Inspektorat juga harus menjalankan fungsinya sebagai badan pengawas. Jika perlu diberi sanksi, maka berilah sanksi bagi para pelaku tersebut,” tegasnya. Seusai mengikuti rapat dengan Komisi D DPRD Kota Bandung, Rabu (22/2), Kadisdik Kota Bandung Oji Mahroji menyangkal, pihaknya memberi izin ke satu perusahaan penerbit untuk menjual LKS ke sekolahsekolah. “Kami sudah larang jualbeli LKS di lingkungan se-

kolah. Izin yang diberikan bukan untuk melakukan perdagangan. Tapi untuk membantu para guru di masa pemantapan siswa menuju UN,” tegas Oji di Gedung DPRD, Jalan Aceh, Kota Bandung. Oji menjelaskan, penerbit yang mendatangi Disdik Kota Bandung hanya meminta izin berpartisipasi dalam persiapan anak didik menghadapi ujian akhir. Dan disepakati bahwa penerbit akan membantu para guru melakukan bimbingan bagi para siswa dalam menghadapi ujian akhir. Disinggung soal penjualan materi try out UN yang sudah dilakukan, kata Oji, dengan dana BOS itu pihak

sekolah atau guru tinggal mengembalikan uang pembelian materi try out UN tersebut. Ketua Komisi D Achmad Nugraha mengatakan ,izin yang dikeluarkan Disdik Kota Bandung hanya sebatas sosialisasi kompetensi pelajaran. Sebenarnya jika penerbit sebatas memberi informasi kepada guru tetap dibolehkan. Misalnya mengenai buku-buku apa yang bisa digunakan. “Kami minta Kadisdik Kota Bandung untuk mencabut izin sosialisasi agar tidak terjadi multitafsir dan menimbulkan persoalan baru,” ujarnya. (riza pahlevi/ evi damayanti/rey)

Kesehatan Reproduksi Masuk Kurikulum INILAH, Jakarta - Deputi Bidang Keluarga Sejahtera dan Pemberdayaan Keluarga Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Sudibyo Alimoeso mengatakan, kesehatan reproduksi bagi remaja akan dimasukkan dalam kurikulum pendidikan nasional. “Namun usulan tersebut kini masih didalami Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud),” kata Sudibyo di kantor BKKBN Jakarta, seperti dilansir Antara, Rabu (22/2). Sudibyo menjelaskan, BKKBN hingga saat ini masih terus melakukan koordinasi dengan Kemdikbud untuk mewujudkan rencana tersebut. “Masih terus kami koordinasikan. Jika tidak masuk sebagai suatu mata pelajaran tersendiri, kami harap kesehatan reproduksi remaja bisa terintegrasi ke dalam disiplin ilmu lainnya yang terkait,” katanya. Dia menambahkan, BKKBN menilai perlu segera diimplementasilkan kesehatan reproduksi remaja ke dalam kurikulum pendidikan nasional agar seluruh remaja di Indonesia bisa mendapatkan pengetahuan tersebut sejak dini.

ILUSTRASI/NET

PENTING: BKKBN menganggap penting, memasukkan pengetahuan kesehatan reproduksi ke dalam kurikulum pendidikan nasional.

“Minimnya pengetahuan mengenai kesehatan reproduksi remaja bisa berpengaruh pada perilaku seks remaja pranikah,” katanya. Menurut Sudibyo minimnya pengetahuan remaja tentang kesehatan reproduksi dan masa usia subur, menimbulkan banyak permasalahan

>5

remaja yang sangat kompleks dan mengkhawatirkan. “Berbagai data menunjukkan bahwa penerapan pemenuhan hak reproduksi bagi remaja belum sepenuhnya mereka dapatkan. Antara lain dalam memeroleh informasi yang benar,” katanya. (rey)

INILAH, Depok - Universitas Indonesia (UI) untuk yang keempat kalinya menggelar Kuliah Kerja Nyata (K2N) di pulau terdepan Indonesia bagi para mahasiswa. “Program ini direncanakan berlangsung Juni 2012. Sejumlah 300 mahasiswa akan disiapkan tinggal selama satu bulan di 14 titik pulau terdepan Nusantara,” kata Kepala Kantor Sekretariat Pimpinan UI, Devie Rahmawati, seperti dilansir Antara, Rabu (22/2). Menurut Devie, K2N UI ini merupakan kegiatan kuliah kerja nyata yang terbesar dan terluas di Indonesia, karena menjangkau berbagai pulau terluar di tanah air. Program K2N UI di Pulau Terdepan Indonesia dimulai pada 2009. Waktu itu dilakukan pengiriman 71 mahasiswa ke Pulau Miangas Sangie Talaud Sulawesi Utara. “Sejak itu kegiatan ini menjadi tradisi baru yang diminati banyak mahasiswa. Pada 2010 sebanyak 117 mahasiswa, ‘kuliah’ di 11 titik terluar Indonesia. Sedangkan pada 2011, sebanyak 157 mahasiswa tinggal di 12 titik terluar Indonesia,” ujarnya. Devie mengatakan, kegiatan K2N ini dapat berjalan optimal berkat dukungan berbagai pihak. Khususnya TNI AL yang menyediakan KRI sebagai sarana trasnportasi utama menuju lokasi K2N. “Tahun lalu, para mahasiswa berlayar dengan empat KRI. Sebelum terjun ke lapangan, mereka memperoleh pembekalan khusus selama satu minggu di markas marinir,” kata Devie. Mahasiswa peserta K2N terdiri dari berbagai fakultas seperti Kedokteran, Kedokteran Gigi, Hukum, FISIP, MIPA, Teknik, Psikologi, Ekonomi, Keperawatan, Ke-

sehatan Masyarakat, hingga Ilmu Komputer. Tahun 2011 ada 450 mahasiswa yang mendaftar, namun hanya 157 yang lulus seleksi. Proses seleksi dilakukan dalam beberapa tahap yaitu penyusunan esai, wawancara, dan seleksi kesehatan dan fisik di Armada RI Kawasan Timur di Surabaya. Dikatakannya tahapan seleksi di atas dibutuhkan untuk mempersiapkan calon peserta agar mudah beradaptasi dengan segala keterbatasan hidup di pulau-pulau terdepan dan perbatasan. Para mahasiswa diperkenalkan pada budaya maritim, di antaranya apel pagi, baris-berbaris, dan makan bersama. “Mereka dibekali pelajaran tentang wawasan kebangsaan, bela negara, serta pertahanan dan ketahanan di pulau-pulau terdepan,” kata Devie. Selain itu mereka juga diajarkan kemahiran berenang, mengapung, dan penyelamatan diri dalam keadaan darurat di kolam renang untuk kemudian dipraktikkan di Laut Surabaya. Pembekalan ketrampilan berenang dan mengapung di laut dibimbing oleh Satuan Komando Pasukan Katak Maritim. Setelah lulus ujian itu, para mahasiswa diberangkatkan dengan KRI ke lokasilokasi tujuan. Di dalam kapal, para mahasiswa pun terus dibekali dengan pendidikan bela negara dan berbagai metode pemecahan masalah. Sehingga lanjutnya keberadaan para mahasiswa di pulau-pulau tersebut, sudah memiliki kemampuan berempati, sekaligus kemampuan bekerjasama dan menemukan solusi berbagai permasalahan riil di masyarakat. (rey)

Sejumlah 1.092 Guru Diusulkan Dapat Tunjangan INILAH, Purwakarta Awal pekan ini terdapat 1.092 guru di Kabupaten Purwakarta yang mengikuti pembekalan uji kompetensi sertifikasi guru 2012. Berdasar jumlah tersebut Disdikpora Kabupaten Purwakarta mengusulkan ke pemerintah pusat atar semua guru bisa mendapatkan tunjangan sertifikasi. “Uji kopetensi ini merupakan kebijakan pusat. Sepertinya, pola lama untuk mendapatkan sertifikasi ditenggarai banyak masalah. Karena, persyaratannya jauh lebih mudah. Setiap guru hanya menyertakan porto folio saja. Kebijakan tahun ini jauh lebih ketat,” kata Sekertaris Disdikpora Kabupaten Purwakarta, Pandadinata, kepada wartawan, di sela pembekalan uji kompetensi. Panda mengatakan, seribu lebih guru yang mengikuti ujian terdiri dari guru TK, SD, SMP, dan SMA/SMK. Melalui pembekalan ini, diharapkan para guru bisa lebih berkonsentrasi saat pelaksanaan ujian dan bisa lulus sesuai harapan. “Tapi jika dari 1.092 guru ini ada yang tidak lulus, maka mereka harus mengikuti ujian kompetensi sertifikasi di tahun berikutnya,”

papar Panda. Disdikpora Kabupaten Purwakarta mencatat, kini guru yang sudah terdaftar menjadi pegawai negeri sipil (PNS) mencapai 6.500. Dari jumlah tersebut, yang sudah mendapatkan sertifikasi baru sekitar 3.000. Sisanya, masih belum memperoleh tunjangan sertifikasi. Tahun 2012, jumlah guru yang diusulkan mencapai 1.092. Maka guru yang tersisa sekitar 2.000. Diharapkan pada 2014 seluruh guru PNS akan mendapatkan tunjangan sertifikasi supaya kinerja mereka lebih baik lagi. Sementara Guru SDN 19 Nagrikaler, Nurlaela Khodijah mengatakan, dirinya akan mengikuti uji kopetensi sertifikasi pada 25 Februari 2012. Ada tiga titik yang dijadikan lokasi ujian. Salah satunya di SMPN 3 Purwakarta. “Perasaannya deg-degan, takut tidak bisa menjawab soal yang diujikan. Kegiatan pembekalan ini sama sekali bukan ajang pembocoran ujian nanti,” ujar perempuan berusia 30 tahun ini. Tapi menurutnya persyaratan sertifikasi ini lebih masuk akal. (asep mulyana/rey)


EkonomiBisnis

INILAH GRUP: INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHJABAR.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

- KAMIS 23 FEBRUARI 2012

LINTAS EKBIS

Kartika Jaya Mandiri Gelar RAT INILAH, Bandung - Koperasi Kartika Jaya Mandiri menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT). Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesejahteraan anggotanya yang berada di lingkungan Makodiklat TNI AD. Komandan Detasemen Makodiklat TNI AD Letkol Czi Sugeng Santoso mengatakan, forum RAT bisa menjadi wadah perumusan program dan kebijakan koperasi ke depannya. Persamaan persepsi mutlak dilakukan supaya anggota mempunyai rasa kebersamaan. “Koperasi ini milik kita bersama sehingga harus ditumbuhkan rasa kepercayaan kepada pengurus,” ujar Sugeng pada pelaksanaan RAT di Aula Moch Toha Makodiklat TNI AD, Rabu (22/2). Menurutnya, volume transaksi perdagangan perlu ditingkatkan untuk kemajuan koperasi. Namun, koperasi jangan hanya mengandalkan unit usaha pinjam karena bisa berdampak kepada budaya berutang pada anggota. Seperti diketahui, Koperasi Denma Kodiklat TNI AD merupakan salah satu koperasi berpredikat terbaik 2011 di Kota Bandung. (dadi haryadi/ren)

PT KAI Siap Aktifkan Kereta Uap

ISTIMEWA

INILAH, Bandung - PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan meningkatkan potensi wisata Jabar melalui pemanfaatan kereta api uap. Lokomotif klasik ini akan menempati jalur Bandung-Cianjur, seperti Situs Megalitik Gunung Padang. Vice President Bangunan Unit Pelestarian Benda Bersejarah PT KAI Bijak Filsadjati mengatakan, jalur itu mempunyai potensi pariwisata berkat pemandangan alamnya. Selain itu, jalur di wilayah Barat itu memiliki kekayaan nilai sejarah. “Bandung-Cianjur merupakan salah satu titik yang akan kami kembangkan sebagai kereta pariwisata,” ujar Bijak kepada wartawan, Rabu (22/2). Bijak menjelaskan, potensi pariwisata tersebut terlihat saat pemetaan yang dilakukan bersama Kedutaan Besar Kerajaan Belanda serta Erasmus Huis (Lembaga Museum Belanda). Karena itu pula, katalog kereta uap ini akan menjadi alat promosi wisata di Belanda. Sementara itu, Direktur PT KAI Pariwisata Adi Suryatmini menyatakan, pihaknya siap mendukung rencana kereta api uap Bandung-Cianjur. Pasalnya, jalur itu memiliki potensi pariwisata yang amat tinggi. (dadi haryadi/ren)

CIMB Niaga Belum Minat Spin Off

ISTIMEWA

INILAH, Jakarta - PT CIMB Niaga belum berminat melakukan spin off (pemisahan) unit usaha syariah (UUS), seperti yang lazim dilakukan bank lain. “Kami akan membesarkan dulu bisnis syariahnya sebelum mempertimbangkan spin off,” ujar Direktur Keuangan PT CIMB Niaga Wan Razly saat konferensi pers paparan kinerja PT CIMB Niaga di kantornya, Rabu (22/2). Sementara itu, Direktur Utama PT CIMB Niaga Arwin Rasyid mengatakan, pihaknya sementara ini lebih menyukai memasarkan produk secara dual banking system (sistem perbankan ganda). Yakni, nasabah dapat menikmati produk bank konvensional dan nonkonvensional. Apalagi dual banking system mencapai lebih dari 500 cabang. “Kami tidak terdesak untuk melakukan spin off,” kata Arwin. Seperti diketahui, deposito syariah CIMB Niaga naik sebesar 68% dari Rp2,4 triliun pada 2010 menjadi Rp4,14 triliun pada 2011. Sementara pembiayaan naik 74% dari Rp1,88 triliun pada 2010 menjadi Rp3,28 triliun pada 2011. PT Bank CIMB Niaga memiliki 23 cabang syariah. Sedangkan aset perseroan sekitar Rp5 triliun. (agustina melani/ren)

>6

20% UKM Jabar Sekarat INILAH/SYAMSUDDIN NASOETION

SEKITAR 20% pelaku UKM Jabar kesulitan bergerak. Kondisinya mati suri. Kamar Dagang dan Industri (Kadin) mendata pelaku usaha kecil dan mikro (UKM) di Jabar saat ini berjumlah 7 juta orang. Dari jumlah tersebut, sekitar 20% dalam kondisi sekarat akibat banjir barang impor. Mereka kebanyakan bergerak di bidang tekstil dan produk tekstil (TPT) serta kuliner. “Sekitar 20% pelaku UKM Jabar kesulitan bergerak, kondisinya mati segan hidup pun tak mau,” ujar Wakil Ketua Kadin Bidang Kemitraan dan UMKM Iwan Gunawan saat dihubungi wartawan, Rabu (22/2). Iwan menjelaskan, para pelaku UKM sulit bersaing dengan barang impor. Mereka memiliki keterbatasan kemampuan dari sisi tata kelola keuangan serta kemampuan produksi. Hal itu berbanding terbalik dengan kemampuan industri luar negeri yang mampu menetapkan harga murah serta pasokan berlimpah. “Kemampuan manajerial para pelaku UKM sangat terbatas, sehingga mereka selalu mentok manakala dihadapkan pada suatu permasalahan,” papar Iwan. Menurutnya, pemerintah harus segera menyelamatkan para pelaku UKM. Selain

KEMAMPUAN TERBATAS: UKM Jabar sulit bersaing dengan barang impor. Mereka memiliki keterbatasan kemampuan dari sisi tata kelola keuangan serta kemampuan produksi. Sedangkan industri asing mampu menetapkan harga murah serta pasokan berlimpah.

pemberian subsidi, pemerintah bisa menutup keran impor. Pemerintah tidak bisa membiarkan, karena UKM bisa gulung tikar. Tidak hanya itu, Iwan menambahkan, sekitar 40% pelaku usaha mikro Jabar terjerat rentenir. Pasalnya, sektor ini belum tersentuh perbankan. Untuk itu, dia berharap pemerintah melakukan gerakan

konsumsi produk lokal dan peningkatan kemampuan produksi melalui pengembangan teknologi. “Inovasi harus menjadi kunci utama agar para pelaku UKM bisa bersaing dengan produk impor,” ungkap Iwan. Sementara itu, pengamat ekonomi dari Universitas Padjadjaran (Unpad) Poppy Rufaidah menyatakan, peme-

SBY Pastikan Pangkas Subsidi BBM INILAH, Jakarta - Pemerintah dipastikan akan mengurangi subsidi Bahan Bakar Minyak (BBM) tahun ini. Keputusan itu diambil setelah menyikapi perkembangan ekonomi global yang tidak menentu. Apalagi harga minyak mentah terus melonjak. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengatakan, Indonesia perlu menyikapi permasalahan BBM yang menjadi kebutuhan hajat hidup orang banyak. Terutama dalam menunjang sarana transportasi dan perekonomian dalam negeri. “Saudara-saudara, akhir tahun lalu di Bogor telah kita bahas dan saya putuskan, yakni subsidi yang besar jumlahnya memang harus kita kurangi. Pengurangan subsidi kita utamakan pada pembatasan volume penggunaan BBM,” ujar SBY dalam pembukaan rapat kabinet paripurna di Kantor Presiden, Jalan Veteran, Jakarta Pusat,

Rabu (22/2). SBY menyampaikan rencana kebijakannya ini setelah melakukan rapat kabinet terbatas bersama Wakil Presiden Boediono; Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa; Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Djoko Suyanto; serta para menteri di bidang ekonomi. Dia menegaskan, perkembangan perekonomian global tetap menghadirkan kerawanan, ketidakpastian, bahkan dampaknya langsung maupun tidak dapat dirasakan. Selain itu, Presiden memastikan menaikkan harga eceran BBM bersubsidi dengan mengajukan APBN-Perubahan 2012 ke DPR. “Maka asumsi yang ada dalam APBN 2012 menurut pandangan saya dan itu memang harus kita sesuaikan,” tutur SBY. Pada 2012 ini, pemerintah menargetkan pertumbuhan ekonomi sebesar 6,7%.

INILAH/SYAMSUDDIN NASOETION

Dengan perubahan APBN-P, target pertumbuhan ekonomi perlu disesuaikan menjadi lebih rendah. SBY meminta DPR segera membahas APBN-P 2012 yang akan diajukan pemerintah. “Letakkan kembali asumsi yang realistis sesuai perkembangan keadaan,” tambah SBY. Sementara itu, Menteri Keuangan Agus Martowardojo menjelaskan, pemerintah akan memotong anggaran belanja negara bila belanja subsidi kembali membengkak tahun ini. Pemerintah pun mulai mewaspadai kenaikan harga minyak dunia yang masih berlanjut. “Kalau pemerintah melihat di April ini akan terjadi sesuatu yang kurang sehat, kita akan ajukan APBN-P. Kalau sudah diajukan kita bisa lihat lagi sumber pendapatan negara dan belanja negara,” ungkap Agus. Menurut Agus, pemotongan anggaran belanja akan dilakukan dengan mempertimbangkan dampaknya terhadap pertumbuhan ekonomi serta defisit APBN 2012. Pihaknya akan mengkombinasikan pertumbuhan ekonomi tetap baik tapi menjaga kesejahteraan rakyat. (laela zahra/ mosi retnani/ren)

BAHAS APBN-P: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta DPR segera membahas APBNPerubahan 2012 yang akan diajukan pemerintah.

rintah kesulitan melakukan pengawasan dan kontrol terhadap pelaku UKM di Jabar. Sebab, selama ini pemerintah tidak memiliki data valid terkait jumlah UKM di Jabar. “Pemerintah harus mempunyai data akurat sehingga pengembangan pelaku UKM di Jabar bisa terlaksana,” ucap Poppy. Fungsi data, kata Poppy,

berfungsi pula untuk pemetaan demi pembinaan pelaku UKM. Meski begitu, dia juga mengingatkan pemerintah agar berhati-hati mengambil keputusan menghadapi gempuran produk asing. “Yang harus diantisipasi adalah di sektor hulu seperti TPT,” pungkasnya. (dadi haryadi/ren)

Bank Asing Bidik Nasabah Jabar INILAH/BAMBANG PRASETHYO

REKSA DANA: Seorang peserta mendengarkan pemaparan produk reksa dana Standard Chartered Bank.

INILAH, Bandung - Krisis ekonomi yang terjadi di Eropa membuat bank asing membidik pasar Jabar. Nasabah di Tatar Pasundan kerap meminati produk investasi reksadana, obligasi, dan obligasi syariah (sukuk). Regional Branch Manager West Standard Chartered Indonesia Devianto Setioraharjo mengatakan, produk investasi perbankan akan tumbuh sekitar sekitar 20%. Rasa optimistis itu berdasarkan pertumbuhan investasi 2011 yang mencapai 30%. “Meski dibayang-bayangi krisis Eropa, kami menargetkan pertumbuhan investasi bisa menyentuh 20%,” ujar Devianto di Hotel Hilton, Jalan Pasirkaliki, Kota Bandung, Rabu (22/2). Menurut Devianto, investasi sukuk terbilang baru na-

mun memiliki peminat yang cukup banyak. Selain itu, obligasi juga juga memiliki kontribusi cukup besar. “Hal itu tercermin dari pertumbuhan IHSG 2011 sebesar 40%,” jelas Devianto. Meski begitu, pihaknya merasa khawatir kondisi ekonomi di kawasan Eropa dan Amerika akan menjadi kendala pengembangan produk investasi perbankan. Padahal, Eropa telah mengambil keputusan mem-bailout Yunani demi memberi kepastian stabilitas kondisi Eropa. “Asia termasuk kawasan paling kuat dari terpaan krisis Eropa. Kami optimistis krisis tidak akan berpengaruh besar terhadap ekonomi Indonesia. Namun, penurunan suku bunga bisa memicu penurunan minat nasabah berinvestasi,” pungkasnya. (dadi h/ren)


InilahIklan inilahkoran KAMIS, 23 FEBRUARI

INILAH GRUP: INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM WWW.INILAHJABAR.COM - WWW.YANGMUDA.COM - WWW.JAKARTAPRESS.COM MAJALAH: INILAH REVIEW

2012

>7

INFORMASIKAN USAHA DAN PROMOSI ANDA DI ‘INILAH IKLAN BARIS’

Call us: (022) 733 0803 Fax :(022) 7310606 visit : www.inilahjabar.com WARNA-WARNI AC/AMPLIFIER/EQUALIZER

SALES SERVICE Bongkar Pasang Room AC T:022-7652 6965/6086 6407

ASURANSI

AGEN PRUDENTIAL BERLISENSI Hub:022-70401565/ 085222850945

110112

AHLI BANGUNAN

N2 Studio TRM GBR perencanaan BGN perumahan, dll T. 76815666 140212

TRM Psg Gypsum- Profil Pengecatan- Melamik- Kitchen Set+ T:022-91909057/ 085221049555 090212

AHLI RAMAL

ABAH GADING Ahli Pelet Tundukan Pacar Dll Pengeretan,Susuk Dewa Cinta, Mantap Usaha.Karir, Memindahkan Penyakit Apapun ke Burung. Membantu Keinginan Anda Sampe Tuntas (022)61062034 atau 082115421027 070312

130312

BAHAN BANGUNAN

AHLI RANGKA Atap Baja Ringan CV.CSA TRUSS. Trm Psg Gypsum T:081809060777 atau (022)61618777

ALAT FOTOCOPY

SELARAS GYPSUM Menerima Pasang Gypsum, Profil & Partisi T:022-91638406/ 081220075600 140412

SELARAS GYPSUM. MENERIMA PASANG GYPSUM PROFIL & PARTISI T:(022) 91638406/081220075600

ALAT HIBURAN

230212

JL:DVD FILM 3D+KACAMATA 3D Tlp: 022-92648447 050312

JL/BL/ TT. LCD, Dll. LCD TV 24”/ TSBH 32”= 1280/2680 LCD LG 32”/ SAMSUNG 32”=2150 Hub: (022) 92007889

190312

SEWA INFOCUS LAPTOP, KOMP Multi -081394356900- 70001620 www.sewainfokus.com 050312

BASMI VIRUS INSTALL SERVICE DITEMPAT (BDG) Tlp / SMS: (022) 920 - 30 - 475 020312

Dibeli Mahal KomputerLaptop Bgs/ Rusak Hub: (022) 93577929 080212

DIBELI MAHAL KOMPUTER LAPTOP BGS/ RSK Hub: (022) 92687089 170112

ABE COMP Service Komputer Laptop Printer 022-76084533

010212

ROLING DOOR Tbl 0.5 195Rb/m2 Folgate 325m2 Trm Service 91919722/ 08122111552

BENGKEL MOBIL MOTOR

BM168 Tune Up 65Rb Egn Over Haul 700Rb Mustang 6 T: 71259911

141211

PS2 HD 80Gb 1050 Grnsi 1Thn PS1=225 Psg HD=250 T:92199969

120312

PANGGILAN 24JAM!! APAPUN GANGGUAN KOMPUTER ANDA KAMI BANTU T:022-91759191

140312

051112

JL. MESIN Photo Copy Bergaransi Seperti Mesin Baru. Hub: 70718381 - 0811246802

DIBELI LCD Projector (Infokus) Merk Apapun Dijemput 022-7000 2127

080112

KOMPUTER HANYA 560rb - 460rb Dibeli IPAD- 93703971 Pa Andi

110112

280112

DIBELI LAPTOP, LCD,KOMPUTER,DLL Hub: (022) 9 3 0 4 6 7 4 6

BTH:MARKETING Kredit Min SMU Lmrn Lkp (KTP,KK,Fto) Rinald-93948038

Jajanan Promosi Untuk Investasi. ======WARUNG IKLAN===== Spanduk, Baligho, Pajak+Pemasangan, Iklan M ed i a, M erch en d is e , Bilboard, Neon Box, Umbul2,dll (022) 95820519 / 082117957196

060312

050112

SERVICE/INSTAL/BASMI VIRUS PC-NB Spcls HDO Slmatkan Data T:70160626

CR:SEBANYAK2NYA KERJA SAMBILAN PT.HDN-Kopo 302 T:(022)93729763 Hilman Nugraha

070312

190112

KONSULTASI

HYPNOTIS SUPER Pranaya Shakti, Reiki, Kundalini, Bk.Aura, Tenaga Dalam, Gurah. MASTER- Hub:(022) 76294439 220212

KONSULTASI Prmslhan Anda Dgn Anak/Mslh Khdpan Anda. Insya Allah Kami Bantu Dgn Dzikir Asmaul Husna & Muhasabah Hub: 022- 93088966 290212

BIRO JASA

BAHTERA JAYA URUS STNK- SIM -PJK- MTS -BBN- SE-Jabar/JKT “BISA ANTAR JEMPUT” - 4241372

310112

201211

DIBELI TINGGI LCD KULKAS AMPLY SPEAKER. DIJMPT - (022)92128064

Specialis : STNk + Mtasi BDg + Jkt 1 hr Nopil BM Kiara4/1 T. 70108387

240112

201211

200112

ALAT PENJERNIH

JAYA MANDIRI JUAL FILTER, GANTI MEDIA. Service+ Bikin Samer Sibel. Sumur Bor. Depot R.O Water Treatment T:(022) 60977055 / 081321548064 050312

SPECIALIS DEPOT AIR MINUM MEWAH RPH MRH-70053344/ 08122482344 150312

WATER TECH Spcls Pnjrnh Air Mnghilangkan Bau & Zat Besi Hub:(022)015 0414/ 0813 2044 1367 160112

ASRI MANDIRI Filter Air 600RbGanti Media, Service, Psg Depot, Garansi. Hub:(022)5232488 091211

ALAT RUMAH TANGGA

Dicr/DiBeli Tnggi Meubel Alat Rumah Tangga Elektronik Hub: 61873155/ 081230767799 030212

=====DICARI/DIBELI TINGGGI===== Meubel, TV,L.Es, Spring Bed,Dll Hub: (022) 93987040 301111

DICARI/DIBELI TINGGI MEUBEUL, TV, L.Es, Spring Bed,Dll T:61430102 231211

ALAT TEKNIK

PGL:TV SONY-TSBH-LG-SAMSUNGLCD =PASKAL= T:92998998 050312

ANGKUTAN

CV.IBN. PINDH RMH, KNTR, KEND D/L KOTA PULAU (PAK+TENAGA) T:2507979- 2533590 140312

RAJASA TRANS JASA PNDHN RMH, KNTR, PAK +TENAGA. 5212057 151211

“NJE” Melayani: Angkutan, Pindahan, Ngepak + Tenaga. TERJAMIN-7234511/ 69789690 091211

ELEKTRONIK

140212

AHLI Antena TV RP85Rb Bs Pararel T:022-70806599 atau (022) 70806664 310112

ANDA BUTUH LCD32, 40 SPRING BAD, KOMPUTER, LAPTOP. DP 0% Hub: 022-93061588/ 085722183669 150112

GAS/ELPIJI

DIBELI TABUNG!!! Jl 3KG SMS 12KG 250Rb T:70072628 Dikirim NonStop

ANTENA/ PARABOLA

100112

ARSITEK

DIBELI TABUNG!!! JL. 3KG 88RB, 12KG. 250RB-70072628 Dkirim.NonStop 100212

DIBELI TABUNG!!! JUAL 3KG=88Rb, 12Kg=250Rb. T:70072628 DIKIRIM. 110112

GIGI PALSU

OZZY Dental Pasang Gigi &Behel MRH+GRNSI Otista602 Hub:(022)72577700 MATAHARI DENTAL MURAH BERKUALITAS-BuahBatu- 762- 05- 345

120111

-------ERABE KONTRAKTOR-----(0 2 2) 9 5 7 0 0 1 7 8 271211

Bp ANDIE Dri Gng.KAWI. Hutang, Usaha,Dll-085710626172 Tnp Tumbal 150112

080112

BTH:Bnyk Tng u/ Lem Kntng Teh 1Box=70Rb 5Box=350Rb SMS 91437245 RISNA 120112

Dibthkn FC/Mrktng Min SMA Krm/ Bw Lmrn Ke:BRInginLife Syariah Cab.Bdg(Capitol Plaza) Jl.Jend. Sudirman91 B4-8 Up Hasril Santosa,SE. (Cntmkn No.Tlp/HP)

HOTEL

Disc 30% 175Rb Nyaman, AC,Hotel Salon FORA Jl Peta T:76563071

INTERIOR

Terima Pesanan: Gordyn, Vitrage Krey Vertikal Ukr-Psng 5436681

KECANTIKAN

Perapet Vegy, Peninggi Badan Pelangsing,Gemuk Badan,Dll Ambeien, Hernia. Diabetess T:(022) 93450456 /087882444467 220212

KEPERLUAN MOBIL MOTOR Salon Mbl 145Rb, KcaFilm 175Rb Alarm 225Rb Pgln T:70003331

200112

KEPERLUAN PENGANTIN

TRM Buat Baju Akad Pengantin. T:022- 7233296 Ibu IDA K.Undangan Ind.Mandarin Hrg Murah METROJAYA.Kalipah Apo74

KERJASAMA

KOST

INFO KOST & RMH2 KONTRAKN LKP SeBDG! T:022-60996044 DIANTAR

KURSUS

HANYA DENGAN 1BLN TRAINING 500 RB. ANDA JD GURU INGGRIS LSG PROF.+INVESTOR-92706456 170212

KLS/PRIVAT: TOEFL/CONV/ IELTS/ CHILDREN Kursus Calon Guru Inggris +100% Kerja T: 61011618

290212

INVEST 150Jt; Dpt 10%/Bln+BB Gratis Pake Mbl T.93464596 INVEST 25Jt; Dpt 10%/Bln+BB Gratis Pake Mtr T:022-93464596 010212

INVEST MODAL MIN 5JT Hasil 2%/ Bln. Selama 1 Tahun Hub:61401791

KOMPUTER

071211

LOWONGAN KERJA

Dibthkn:Tenaga Penjahit, Diut Bisa Jahit Tas Kawat Hub:76085217 - 081910004933 240212

BTH: 50 Org; P/W,Usia:17-65Th, Ngelem KANTONG Teh Gemes, Upah; 1Box=70Rb; 5box=350Rb; bhn2 disdiakn Pershn; Dkrjkan diRMH sndri; Serius Dtg Ke: Jl.KOPO Citarip No.302; Dekat Trmnl LwPjg : 087888040023 ARIL Ngelem Kertas Teh; 200Lbr=70 rb; di krjkn diRMH: 083877622759: K. OCOY 290212

Dicari 2Tkng Las Listrik dan 2 Kenek Las Bs Las Kuningan Hub: 022-69520399/ 86062147 230212

BTH SEBNYK2 NGELEM TEH 1BOX=70rb. HDN-KOPO 302 Dikrjkn Dirmh. SERIUS,Ulet,Rajin. T.087825053541 LENA 150312

PT HDN INDONESIA Bth P/W Usia 16-65 Ngelem Teh Rosella Drmh Sndri 1Box Upah 70Rb. 100Box= 7Jt SMSBp Boy 0813 8953 9702 SERIUS 210212

HANYA DENGAN 1BLN TRAINING 500 RB. ANDA JD GURU INGGRIS LSG PROF.+INVESTOR T:92706456 170212

CARI TK SABLON TAS BrPGLMN JL.PETA 33 T:(022)92582233 170212

DIBTHKN:PRT WNT, BS JG ANAK JUJUR, TANGGUNG JWB-91220465 KLS/PRIVAT:TOEFL/ CONV/ IELTS/ CHILDREN Kursus Calon Guru Inggris +100% KERJA - 61011618 170212

DUBAI-STAFF AIRPORT -TAIWANPABRIK2-MALAYSIA-HOTEL&RESORTWAITERS-SAUDI- QATAR- UAE- HOTEL BINTANG5-SINGAPORE-COOK-CHEF,DLL. -SUEB5224303- 91570642 210212

DICARI: WNT Usia 15-27 Thn Untuk Jadi PRT MENGINAP Jl Pajajaran Dlm 74A/72 T:72227748 160212

Prog.Toko, Apotik, BKL, Dealer, Kop, RM, Web- 76053044/ 76757878 290212

Terima Service LCD Projector Semua Merk/ Jual Lampu LCD -70002127 120312

030212

PINJAMAN TNP JMNN BUNGA 1.25% PNJMN 5-500JT 1JAM CAIR JAMINAN BPKB MTR/ MBL Hub: (022) 75454008 atau 082128230308

MEUBEL

ZIMETRIC Reparasi & Produksi Kursi Kitchen Set & Kamar Set T:9296 6664/085314966664 150312

Trm Service, Tkr Tambah, Bikin Baru, Sofa+Spring Bed.Mrh &Rph- 73917886

010212

PGLN RPRSI KURSI. MRH, GRNSI T:022-7232573 DINDA MEUBEL

ANDA INGIN CEPAT KERJA?? JADI GURU PLAYGROUP (PG) Atau TK dan PAUD. ADA PELATIHAN. Disalurkan. Hub: Sekarno Hatta T: 7306733 Atau 61609697 130212

081211

MODAL

220212

100% ACC BPKB Mbl ‘88/ Mtr ‘00 Up T:082121951617/ 022-92829075

100% ACC BPKB Mbl/ Mtr Bunga Murah Tanpa Penalti T:022-93659229- 081394121818

270212

BPKB MOTOR/MOBIL 100% ACC Bunga Rendah T: 022-91388127 270212

EXPRESS DANA TUNAI Bs Ditunggu Tnp Survey /Bs T.Over Jmn Srtfkt, BPKB Mtr/Mbl. (Pajak Kendaraannya Mati Bisa) Hub: (022) 70275011 290212

BTH DANA Prss Cpt Bng Rgn BPKB=1Hr CAIR SRTFKT=4Hr CAIR. Hub:5233524-70025396

080212

PERLU MODAL TUNAI? Terima: MTR/MBL KREDITAN. MUDAH!! Hub:(022)91351298 010212

Jmn BPKB Mtr’05 Up Mbl ‘95 Up Bisa Take Over Plat Seluruh Indo T:022-91506233/08121400383 30212

BPKB Langsung Cair 100% ACC a/n Lain Bs Bunga Hilang T:(022) 93282818 /081321671228 030212

3JT=320x12/5Jt=525x12. Jmn BPKB Mbl/Mtr s/d 500Jt. Hub:(022)92250254 ALI 310112

270112

260112

LSG CAIR TNP SURVEY BPKB Mbl’81Up/MTR’95Up (Mocin) 93664055/ 70424202 BTH CMO BPKB LANGSUNG CAIR 100% ACC AN LAIN BS BUNGA HILANG T:022) 93282818 081321671228 080112

EXPRESS UANG BS DITUNGGU TNP SURVEY BS.T.OVER Jaminan MTR, MBL (Pajak Kendaraan Mati Bs), SERTIFIKAT - 70275011 080112

SMPANGAN Ngelem Ktg Teh Upah 70Rb 50box=3,5Jt Krj drmh Sndri SMS : OTTO B 085343873454 150312

DAHSYATNYA GERAKAN MAKMUR SEJAHTERA PT.HDN.KOPO 302 T:(022)93729763 HILMAN NUGRAHA BATAM - KERJA SAMA/ OPER/ NON FRANCHISE Rumah Makan “KHAS SUNDA” NAGOYA HILL5Th- Omzet Bagus 081809622030/ 022-72231325/ 0817206519/ 022-73401975

150112

PEMBUKAAN LOKET PEMBAYARAN PLN, TLP, PULSA. Hub: (022) 95521384/ 087822208089

281211

PENGOBATAN

VACUUM Pembesar Alt Vtl, Pil Biru USA, Cialis, Black Ant, Spray TL, Pelangsing, Peninggi, Penggemuk (022)93405959/087821999511

280212

PENGOBATAN BIO ENERGI Khusus Diabetes, Stroke, Stress, Depresi,Dll Biaya SukaRela Hub: (022)75458838/ 081910030609 060312

BENGKEL TULANG. NOn Medis, Buka Aura, Jodoh, Karir, Usaha, Ruatan,Dll. Bapak Ustad ATE 022-92617112 290212

VACUUM PEMBESAR Cialiss Black Ant, Pelangsing, Peninggi, Penggemuk T:(022)93450456/ 085314841336 ANTAR

200212

BUAT KARTU KREDIT/ KREDIT TANPA ANGGUNAN Cukup Slip Gaji T:91503395 (IRT JUGA BISA) 200212

DANA CPT BPKB Mtr/Mbl, SHM, PLNSAN AWL TNP PNTLI+BNG HLG Hub: (022) 92316481 160212

RUMAH DIKONTRAKAN

DATA KONTRAKAN RMH LKP SeBDG BISA DIANTAR! 022-60996044

MERCEDEZ

JL Mercy C230’97 Silver Lkp Hrg Nego/Bs Krdt Hub:7070997791739971 Jl Mercy 140 Face Lif’02 MT Silver Istw. Hrg Nego/Bs Krdt T:91124406

MITSUBISHI

Jl M Eterna’87 PS/PW/ALRM/AC/VR/ Full Ors/Pjk. Jual u/ Mdl Dagang H:20J/Nego Jl Ry Pepabri-Cileduk Tanggrng Banten- 0878886247581 00

JL.Mits.SS Carburator’06 Istw Skl Dirawat maksimal. Full variasi, tarikan mantap. Hub 08987888779/ chek lsg.

SUZUKI

Jl S.Esteem 1.6 gt 1994 Hrg:58Jt Fas: Kaca Film, Velg Racing, Alarm, Central Lock Hub:71292153 JL.S Jimny 4x4’84 Hrg 54Jt Hub:75484837

TOYOTA

JL.T.AVANZA’04/95Jt Moch.Ramdhan No 110 Hub:0818422775 00

JL Toyota Yaris 2008 H:155Jt/N (GARUT) T:081241471728 00

RUPA-RUPA

“COME BACK TO VINTAGE” SEPEDA ONTHEL CLASSIC=2 UNIT, SEPEDA BAHEULA Dijual Cepat. M.TOHA 223 Tlp.(022) 70300853 / 081322538500 020312

JL ALAT PENGUSIR TIKUS Elektronik Harga Pbrik di Antar T:70406940

Sedot WC Ahli Mampet 24Jam ON HUB:751_99_888 / 77_88_88_06 200212

Sedot WC Ahli Mampet 24Jam ON HUB:7000_3410 / 7000_3420 200212

TANAH

JL Tnh Lt 895m2 289JT(448m2=95JT) JL Sangkan Hurip. KATAPANG- 91561011 JL KAV. Strgs 230m2 Menghadap Timur. Komp Batu Permata 1 No 24 Marga Cinta. HUb:022-70700254 021211

TELEPON

“MUMER” Krdt Laptop Elktrnk Fntr HP Prss Cpt T: 91377759 120112

TRAVEL BIRO

Jl.Fortuner 2.5 G Diesel M’07 Hrg:62Jt/N Fas: Kaca Film, CD Player, Kursi kulit, Airbag pengemudi, Rem ABS, Alarm, Central Lock Hub: HJM Motor-A. Yani 720 Bdg 081220529722/ (022) 93870599

MOTOR DIJUAL BAJAJ

JL.Bajaj Pulsar 200’08 Hrg: 12.5Jt Hub: 08987847444/02292097761 yoga TUKER TAMBAH / JUAL FULSAR BAJAJ 200CC HITAM PLAT D Hrg: 13Jt Hub: Agi (085795005550)

HONDA

Dealer Resmi Honda Dptkn DP&Angs Plg MRH.Prss 1Hr.MUDAH. Apklsi dijmpt-92105541/ 76427474 00

JL H City’03 Hrg:115Jt Fas: Kaca Film, Velg Racing, Central Lock Hub:RR Motor 70157589

KAWASAKI

JL KAWASAKI ZX Hijau CW (D)’07=6JT & MIO CW’08 Pth H:7,4Jt Hub:92777508/92279715 010312

JL.Kawasaki Kaze R’02 (D)Bdg Hrg:3.5JT HUb: 082117000133 Jl Kawasaki ZX’07 Hrg:6.5Jt Hub:087824993444 JL Ninja 250 cc hijau’09 Hrg:45Jt (Bogor) HUb: sri 081310333113

MINERVA

JL.Minerva Megelli 250r’10 Hrg:22Jt Hub: 087823746444

00

T I C K E T P E S AWAT / T O U R / PA S P O RT / S H U T L E B a n d a r a R S RV S 2 4 Ja m T: 0 2 2 70303612

00

Jl Minerva R 150 VX Putih’10 Hrg:12Jt HUb: 085714932729 Jl Minerva CBR’10 Mulus Siap Pake Hub:081320493222

270112

00

OTOMOTIF MOBIL DIJUAL

MOTOR DIJUAL

BMW

JL:BMW 318i’02 (D) HTM, F.Lift SPT BARU- PEMAKAI T:022-6 0 9 9 6 0 4 4 071211

Dijual BMW 520i ‘91 Body ls Skl Cat Baru H:33.5Jt(Ng)-081356833575 Jl Hijat 1000 HI 86 Akhir 12Jt/Nego Jl Meteor I NO 47 T:08121470625 Jl D Feroza Th 95 Biru (D) Kdy Hub: 085624621789

FORD

JL Ford Laser ‘91 (D)Bdg H:27Jt/Ng Kaca Film, Vleg Racing, Jok Kulit. 08886063248/085721342830/ 5947698

HONDA

Obat Penghilang : TATTO, TAHI LALAT, KARANG, KUTIL. KAPSUL MONTOK. Sexy Payudara/Vcm. FATLOSS Pelangsing 5-9KG Turun BB LITJIEN. M Tohha 32370300853 / 081322538500 Pesan Antar

210212

210112

DAIHATSU

DANA EXPRESS JMN BPKB 1HR CAIR HUB: 081931353503/ 02291550053

DANA CEPAT JMN BPKB MOBIL BNG 0,6% BS TAKE OVER T:(022) 70066005 /082116001005

MAZDA

Jl.Mazda 2 HB R 2011 Wrn Hijau Hrg:180Jt Fas: Kaca Film, Velg Racing, Central Lock Hub:4262211/ 5211333

281211

INGIN USAHA:Pembayaran List,Tlp,Plsa,Dll. HRG TERJANGKAU. 081572777290 / 95040495

190212

BPKB MTR/MBL JADI DUIT Bunga 0,7%/Bulan Proses 1 Hari Cair Tanpa Pinalty T: 022-91324112 IRFAN

201211

JL RMH KOMP ANTAPANI Lt84m2 2LT Jl.Jakarta 4 No30 Antapani- 91599975

310112

290212

060312

JL VILLA 727m2 Jlk Harupat 450 NEGO & PESONA TAMAN BURUNGCIJERAH BLK J2 No 25 -76062941

FAZARY WISATA.Paket Umroh 2012 (Brngkt 15 & 24 April ‘12) & Haji 2014 (Insyaallah Haji Akbar) Jl.Trs Jakarta No 344 Kav 32 Ruko Puri Dago Antapani - Bandung 022- 88883415 / 022-78440022

JUAL STRAWBERRY PROZEN HARGA MURAH KWALITAS OK HUB: (022) 92041711

KIA

KIA Visto terawat 2002 Hrg:71Jt Fas: Kaca Film, CD Player, Velg Racing, Alarm, Central Lock Hub: 081313414100 (ganteng, muda, baik hati, tidak sombong)

150312

MILIKI RMH MWH + MTR DP 35% Dgn DP 30% Ditgghkn Stlh 5Th D.Huni dan 5% Dibayar Tunai Cicilan Rp 2,375JUTA Hub : 022-70807719

051211

PELUANG USAHA

230212

BTH DANA? CAIRKAN ADIRA ELEKTRONIK BELI HP, LCD-93370987

290212

SEDOT WC

220112

070312

280212

RUMAH DIJUAL

051211

280212

ABAH UYIL Trm Gadai Motor Lsg Cair Hub: 022-92606068 AMAN

130112

JAYA TEKNIK Pgln TV/LCD/SONY Tsbh/ LG/ L.Es/ M.Cuci. A Yani Hub:(022)7004 2768

071211

Pa ABAS 55 Th u/PRIA Gg. Skleueur 28 KOPO : 085222331171/72265782

TERIMA GADAI Mtr Tbp Bunga, Aman dan Terjaga. T:022-92892527/ 93495558

200212

SERVICE DITEMPAT Kulkas AC M Cuci TV Gas 1Thn T:70022326 Antapani

250112

290212

SOLUSI DANA CEPAT, JMN BPKB Mbl/Mtr Bunga Angus, Tnp Pinalti T:022-93659229/ 081394121818

REPARASI

080212

BPR TMA Jmn BPKB Mbl/Mtr Bunga Hangus Tnp Pinalti+Ass 92619722 atau 085221483628 YUDA 060312

110112

JUAL RUMAH 1M LT 257 LB 123m2 KT 5- KM3- RTU - RTK - PUSAT KOTAHub:(022) 522 43 03 - 9157 0642

BPKB Mbl/Mtr Tanpa Penalti T:(022)93621713/ 081320268074

240212

TUTUP Krt Kredit Byr 15% dr Ttl Trakhir Hutang Lunas 100%- 087825747903

260112

AUTO RENT. INNOVA, AVANZA, LUXIO 225Rb Sudah Plus Sopir-91248080

030212

230212

E X P R E S S ! ! A C C T. O V E R O K Pelunasan Bunga Hilang Jaminan BPKB Mtr/Mbl 92799693/ 082120855638

“CAHAYA RENT CAR “ Sedia Macam2 Mbl Murah+Sopir T:71196487- 7232204- 0811212583

Jl CPT RMH Lt 144 LB 100 Jl Saturnus Utara VI No 26 T: 081221936411

210212

JMN BPKB MTR’00/ MBL’90/ SHM s/d 5Thn Tnp Finalty, Ngontrak OK T:91353229/ 70305229

JEEP

011211

BPR TMA Jmn BPKB Mbl/ Mtr Bng Hngs Tnp Pnlti+Ass. 92619722/085221483628 YUDA

201211

PUSAT REPARASI KURSI, GANTI KAIN, RUBAH MODEL. T:72225466

JL.Land Rover FREELANDER 2 Pintu Langka 2000 Hrg:295Jt/N Hub: Call :0819 100 37 100 JL.Jeep Willys Original Hrg 30JT Srt2 Lkp Hub: 0858 60 200 334

011211

010212

230212

INTERIOR & MEUBEL, Kitchen Set, Kamar Set, Service. MURAH Hub:(022)61033400

RENTAL

“AMING” AHLI TSHB, SONY, LCD,DLL. GRNSI 1TH. PUNGKUR -70993001

MAKANAN/ MINUMAN

GANTI KAIN, RUBAH MODEL, PLITUR CEPAT, RAPIH - 7 2 3 5 3 8 0

Jl.I.Panther Hi Great’95 Hrg:60Jt Bs Credit. Hub:60877204 Haris Mtr

130212

BPKB SEMUA MERK TYPE LANGSUNG CAIR MULAI Th’81UP MBl MTR Th’97UP Hub:(022) 95013047

BPKB Langsung Cair 100% ACC a.n Lain Bisa. Bunga Hilang T:022- 93282818 / 081321671228

Warung Pepes P.Nasi Tahu Oncom Dll Sadewa38- 6019684 J:08-20

SPANDUK, UMBUL-UMBUL, BALIGHO. PASTI TERMURAH Hub: 022-92862928

AC, KLKS, M.CUCI, P.Air, W.HTR, SOLAHRT. PASTEUR 34b-70806957

MESIN

SEWA CRANE 7T,16T,20T,30T T:022-70737700

170212

Dicr Siswa Br(SMA,MHSW & Pgwai) Yg Bnr2 SERIUS & Ingin Lncr B.Ing Dlm 3Bln Sj. Ckp Dgn 250RB. Tdk Brhsl Uang Kmbli/Ulang 3Bln lgi GRATIS. T:76342299 Samsul

170212

TAB- PENDDKN- PENSIUN - HAJI Bunga 15- 40% Ada Jaminan (022)70401565-085222850945

140212

KREDIT MODAL KERJA/INVESTASI 100Jt-1M Jmn Sertifikat T:081317007779/ 91415557

KREDIT MDL KERJA/INVESTASI 100JT- IM Jmn Sertifikat T:081317007779/ 91415557

160112

010312

290212

021211

RANCANG BANGUN Nuansa Minimalis Bgn Br,Renov, Rmh tgl, Ruko,Dll. T:02292178639/081321370698

250112

140312

010212

INDOVISION/TOP/OKE Mulai 55Rb Grts 1-2Bln Bpsg 50% 7103196

PENGISIAN ILMU SILAT LADUNI TANPA BELAJAR JURUS PERNAFASAN, MANTRA,Dll TERDAFTAR IPSI T:085724645733

DICARI:WNT Max 27Th Utk Jadi PRT Jl.Pajajaran Dlm 74A/72 T:72227748

071211

PROMO. Kredit Elektronik + Furniture TV, L. Es,LCD,Kursi, dll. Syarat KTP T : 022 - 76765878/087822637736

100% ACC Jaminan BPKB+SHM TANPA PENALTI T:(022) 76106575

180112

KONVEKSI

TRM JASA Lubang & Pasang Kancing. Sekelimus Utara No.1 Depan-91676800

020212

AGEN/SUPLIER ALAT LAB/PERAGA PENDIDIKAN CV RIZKY GLASS INDO PHONE: (022) 92603416 email:rizkyglassindo@yahoo.co.id

ADA BISNIS Pngeleman Kantong Teh 1Box=70Rb Dikerjakan di Rmh Dtg ke: PT HADENA-Kopo Leuwi Panjang Hub: Bp BINTANG - 081807901745

BIRO IKLAN

090212

ALAT LABORATORIUM

310112

280112

JUAL BELI LCD TV KULKAS PS,Dll Dijemput. Hub: (022)91697423

141211

310112

DICARI SALES GIRLS, SMA,SUPEL, GAJI POKOK + BONUS -081910406289

280112

080112

150212

040212

KONTER PULSA di DAGO Bth Krwti. Wnt/ SMU- (022) 91225843

CR SALES Motoris Fas Gj.Instif, Trsport Jl Sekepanjang 3 No.43-7231692

JL : FILM 3D & KACAMATA 3D T:(022) 92648447 w w w. j u a l f i l m 3 d . b l o g s p o t . c o m

DIBELI TINGGI BARU/BEKAS TV, LCD KULKAS, PS, AMPLY. DIJEMPUT-61786974

BUTUH MARKETING BPR.Fas: Gaji+Insentif Hub:BANDA-93543895

Dibutuhkan Segera 60 Karyawan/Ti Utk Bagian Produksi dan Pemasaran Usia Max 28Th. Rajin, Pengalaman Tdk Dutmkn. Bw Lamaran Lsg : EPM GROUP Komp Sukamenak Indah No 55 (Dpn Gerbang TKI) - Kopo Sayati T.022-5425417/081906656883

110212

170112

160212

110112

130212

JUAL BELI LCD TV KULKAS PS DLL DIJEMPUT Hub:022-91697423

100212

Dibeli Laptop Sgl Kondisi/ Mati Dijmpt SMS T:022-72276794

DIBELI TINGGI BARU/BEKAS TV, LCD, KULKAS, PS, AMPLY Dijmpt. Hub: (022) 61786974

070212

Lsg Cair Jmn BPKB Mbl/Mtr/ Tnp ADM Bng 5%/Thn Bs T/Over T:92323837 / 70486472

190112

JL/BL SRVICE SPAREPART LAPTOP/ NOTEBOOK 72228783- 91910998

SMFF JMN BPKB Mtr Thn 2000 Ke Atas PNJMN 3Jt-=310x1th, 4JT=413x1Th 5Jt=516x 1Th. Hub: BDNG KOTA: 081910635373 CMHI & PDLRNG : 022-92459342

ADA BISNIS Pengeleman Kantong Teh 1box=70Rb Dikerjakan di Rmh Dtg ke: PT HADENA Jl Kopo Leuwi Panjang Hub:Ibu Bulan-081807901745

PKT GAME ONLINE 5 UNIT+LCD 12JT ALL NEW Trmsk Install Dll 6114 7767

280212

Dibeli PS-PSP-TV-LCD-L.ES-HandyCamCompo-Amply-Kamera-Dll. Hub: 92015556/92013391

Jual PS1=225, PS2=650, PS2HD=950, TV 14=250 BS Tukar Tambah Hub: 022-72264510

130212

Bengel “ROMA” Cat Oven Murah Cepat Kilau GARANSI- T:70475225

140212

JUAL/ BELI= PS1, 2, 3 PSP, TV T: 022-93272281

ANDA INGIN CEPAT KERJA?? Dibandara/ Travel Agent. Ada Pelatihan Langsung Disalurkan Hub: Soekarno Hatta 729 - T:7306733/ 61609697

00

PRIVAT LES

KLS/PRIVAT: TOEFL/CONV/ IELTS/ CHILDREN. Kursus CALON Guru Inggris +100% KERJA T: 61011618 170212

REKLAME

SPANDUK 12000/m STEMPEL 24JAM Hub: 0838 22600 185 130312

CRV’01 AT (D) 1 Tgn Silver Ori KM70Rb Hub: 91976795

SUZUKI

Thunder’97 CW Mls 7.2Jt+Mio CW BTM’10 Htm Mls Psn 8Jt GBA3 Blok O16 No 7 Hub:70080163

TRISEDA

KAISAR RODA3 BOX ALUMUNIUM ’05 Hrg:Rp 6.250Jt T:022-91911157

VESPA

Jl Vespa Excel’91 Biru Hub: 0852222066651

YAMAHA

JUPITER MX CW’07 Htm Abu Mls (D) Cibabat T:950.221.82 140212

VIXION’09 awal Pjk Pjg Kdy Mls Skl = 15 Jt N T:085221856888 140212

040112

JL:H.Accord vti-l v6 cbu 2000 (D) Bdg. Fas: Kaca Film, CD Player, Kursi kulit, Airbag pengemudi, Airbag penumpang, Rem ABS, Velg Racing, Alarm, Central Lock, Tilt Steering Hub: 08164871267/ 92057856

HYUNDAI

JL. Hyundai Getz Automatic OK’94 Hrg:89Jt/N Fas: Kaca Film, CD Player, Kursi kulit, TV Mobil, Rem ABS, Velg Racing, Alarm, Central Lock, Tilt Steering Hub:08129372491

ISUZU

JUPITER BUEK CW’07 Ahir Mls Kdy 8,5 Jt T:91100685 140212

MIO CW 2010= 8,5Jt JUPITER Z 2006 = 7,6JT MIO CW 2006 = 6JT Hub: 92279715/ 92777508 Jl Mtr Yamah City Sport’08 Hrg 10,5Jt/Nego Warna Hijau STNK PAnjang Tanpa Cacat Hub: yofie 022-93781782 Mobil Avanza G Plat BG 2010 Hrg: 135Jt/Nego Fas: Kaca Film, Kursi kulit, Alarm, Central Lock Hub: Reza 082115709955 / 087823665599 tlp/ BBM fastrespone 00

Jl I Phanter ‘91 (box) Hrg: 30Jt Pass Hub:022- 7233329 00

JL.SOLUNA Xli EX TAXI ASli Bdg’02 Fas: Kaca Film, CD Player, Kursi kulit, TV Mobil. 54.5Jt/ng- 081394818009


Aspirasi

INILAH GRUP: INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHJABAR.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

- KAMIS 23 FEBRUARI 2012

>8

Karikatur

Fokus Inilah

Mendidik Tanpa Kekerasan “GURU kencing berdiri, murid kencing berlari”. Demikian pepatah lama yang selalu tergiang saat kita mengingat sosok seorang guru. Bila diterjemahkan secara sederhana pepatah tersebut mengandung makna bahwa “bila guru melakukan kesalahan, murid pun akan melakukan kesalahan serupa bahkan lebih salah”. Lantas bagaimana jika guru mengajar atau mendidik siswa-siswanya dengan cara-cara kekerasan. Bisa jadi, kelak suatu saat nanti, ketika sang murid telah dewasa, akan tercipta pribadi yang penuh kekerasan, bahkan melebihi yang mereka terima dari guru-gurunya. Itulah kekhawatir­ an kita soal kekerasan yang terjadi dalam dunia pendidikan di Indonesia. Kasus kekerasan guru terhadap anak pun se­ olah tak pernah lepas dari dunia pendidikan kita. Beberapa hari lalu, seorang wali murid di Kota Bandung melaporkan oknum guru SDN Babakan Priangan I, yang telah menjambak anak didiknya, ke DPRD Kota Bandung. Kasus yang terbaru terjadi di SMPN 2 Banjarsari Ciamis. Seorang guru dikabarkan menghajar salah satu siswa hingga berdarah, gara-gara berkelahi saat acara Muludan. Berdasarkan data Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), kekerasan terhadap anak yakni yang berusia 0-18 tahun, memang didominasi oleh guru di sekolah, khususnya di tingkat SD dan SMP. Persentase kekerasan oleh guru ini mencapai 39,6%, dan sisanya dilakukan orang tua, sesama anak, dan oknum aparat. Kekerasan guru terhadap murid pun cen­derung meningkat dalam beberapa tahun ter­ akhir ini. Sehingga timbul stigma di masyarakat, bahwa sekolah tidak lagi menjadi tempat yang aman bagi anak-anak. Kondisi ini tentu menyedihkan. Memang belum ada penelitian khusus apa penyebab terjadinya tindak kekerasan oleh para guru tersebut. Dimungkinkan, hal ini terjadi karena beban pekerjaan guru semakin berat dan tingkat stres semakin tinggi. Dengan kondisi ini, mereka akhirnya lupa pada norma-norma dasar dan tugas utama melindungi murid. Kasus ini pun sekaligus mengindikasikan bahwa tingkat pengawasan yang dilakukan para kepala sekolah, orang tua murid, dan masyarakat sekitar sekolah, lemah. Jika mengaju pada Pasal 28 (2) Konvensi tentang Hak-Hak Anak, disebutkan bahwa disiplin sekolah dilaksanakan dalam cara yang sesuai dengan martabat manusia si anak. Sedangkan Pasal 37 (a) menyatakan, “tidak seorang anak pun dapat dijadikan sasaran penganiayaan, atau perlakuan kejam yang lain, tidak manusiawi atau hukuman yang menghinakan”. Karena itu, tindakan penegakan disiplin ataupun peningkatan daya serap anak, harusnya tidak dilakukan dengan kekerasan. Kerena kekerasan guru terhadap siswa sangat berdampak pada perkembangan psikologis anak. Keengganan anak untuk belajar mata pembelajaran yang diajarkan seorang guru akan berbuah pada tidak bertambahnya pengetahuan anak. Selain itu juga, traumatik berkelanjutan akan tercipta pada jiwa anak. Mengacu pada kondisi tersebut, perlu serangkaian langkah untuk menyelamatkan anak-anak. Pemerintah dalam hal ini dinas pendidikan harus melakukan pengawasan lebih ketat. Di pihak lain, orang tua pun harus senantiasa memantau pekembangan pendidikan anak-anaknya. Sehingga kekerasan guru dengan berbagai dalih, tidak lagi terjadi pada anak-anak yang merupakan penerus bangsa ini. (*)

Surat Pembaca

Kecewa Beli Charger di Groupon Disdus SAYA mendapat kiriman email promo dari Groupon Disdus, yaitu promo ‘10 in 1 Portable Charger’. Saya tertarik untuk membeli dan melakukan transfer untuk dua unit portable charger hitam pada 9 Januari 2012. Pada 24 Januari 2012, saya menerima kiriman charger tersebut. Namun salah satu charger pada box packing-nya terlihat seperti barang bekas. Setelah dibuka, baterai tersebut menggelembung dan ketika di-charge tidak dapat penuh. Hari itu juga saya mengi­ rimkan email ke Disdus untuk

menanyakan apakah barang bisa ditukar dengan yang baru. Sebagai balasannya saya diminta mengirimkan barang tersebut dan sudah saya lakukan pada 26 Januari 2012. Hingga saat ini saya masih belum menerima kejelasan tentang permasalahan saya, setiap kali menghubungi Disdus selalu mendapatkan jawaban tidak memuaskan. Ketika saya mencoba mengajukan opsi untuk mengembalikan uang pembelian, dijawab bahwa hal itu tidak mungkin dilakukan.

Kebijakan Keliru Publikasi Ilmiah BELAKANGAN ini hampir semua perguruan tinggi (PT) terutama swasta diresahkan dengan keluarnya Surat Edaran Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi No 152/E/T/2012 tertanggal 27 Januari 2012 terkait publikasi karya ilmiah. Dalam surat tersebut, mahasiswa S-1 diwajibkan untuk mempublikasikan karya ilmiah pada jurnal ilmiah sebagai syarat lulus sarjana.

U

ntuk mahasiswa S-2 harus menghasilkan karya ilmiah untuk dimuat di jurnal ilmiah nasional yang terakreditasi Dikti sebagai syarat lulus program Magister. Adapun mahasiswa S-3 sebagai syarat lulus program Doktor mesti menghasilkan karya ilmiah yang dimuat di jurnal ilmiah internasional. Kebijakan tersebut akan diberlakukan Agustus 2012. Dikti mengeluarkan kebijakan tersebut didasarkan atas minimnya karya ilmiah yang diterbitkan PT Indonesia. Seperti yang dikatakan Menteri Pendidikan M Nuh, jika jur­ nal ilmiah kurang tinggal di­tambah saja. M Nuh membandingkan jumlah karya ilmiah PT di Indonesia dengan Malaysia dan Thailand. ­Indonesia hanya menghasilkan 13.047 jurnal ilmiah, sementara Malaysia 55.211 dan Thailand 58.931 jurnal ilmiah. Berbagai kontroversi bermunculan. Ada PT yang mendukung seperti UIN Malang, tak sedikit pula yang menolaknya. Asosiasi Perguruan Tinggi Swasa Indonesia (Aptisi) menyuarakan suara yang cukup kencang ketidaksetujuan atas kebijakan tersebut. Berbagai alasan dikemukan, salah satunya dana penunjang jurnal sangat terbatas. Aptisi mendukung tujuan dari kebijakan tersebut, tapi se­ bagai syarat kelulusan tentu sangat berat. Kebijakan Dikti dianggap tergesa-gesa tanpa melalui tahapan dan persiapan. Apalagi budaya membaca di lingkungan PT masih minim, tentunya budaya menulis pun sangat minim.

Rudini Sirat

Mahasiswa Manajemen UPI Bandung

Mahasiswa mulai menulis dengan serius hanya pada saat tugas akhir, terutama mahasiswa S-1 yang mengejar gelar sarjana. Saya memandang, kebijakan tersebut sebagai syarat kelulusan terutama untuk mahasiswa S-1 demi memperbanyak jumlah jurnal ilmiah sangatlah keliru. Jika berbagai kalangan memprotesnya dengan alasan akan memperberat dan mempersulit kelulusan mahasiswa, maka saya menilainya justru jurnal yang diterbitkan malah tidak akan bermanfaat. Bukankah orientasi Dikti hanya ingin memperbanyak jumlah jurnal ilmiah untuk me­ ngejar ketertinggalan dari Malaysia dan Thailand? Dengan demikian, Dikti meng­ ambil jalan pintas dengan mewajibkan perguruan tinggi membuat banyak jurnal. Bahkan Dikti mengambil jalan pintas dengan mempersilahkan PT membuat jurnal online. Tapi tetap saja kita memandang kebijakan instan akan berefek buruk terhadap produk instan. Andai saja satu PT tiap tahunnya meluluskan mahasiswa S-1 sebanyak 5.000 sarjana, berapa output sarjana yang dihasilkan pada

Yoga yogatanaka@gmail.com 08176490002

Kirim artikel opini dan surat pembaca ke Redaksi INILAH KORAN: inilahkoran@inilah.com, redaksijabar@inilah.com. Aspirasi bisa dikirim juga melalui SMS ke 022-7099 1183

semua PT di Indonesia. Efeknya adalah karya ilmiah akan membeludak, dan ribuan jurnal instan harus dibuat untuk menampungnya. Karya ilmiah mahasiswa hanya dibaca oleh tim penilai dan editor. Setelah dipublikasikan, jurnal hanya akan dibaca penulis. Jurnal abal-abal akan bermunculan. Jurnal ilmiah pun akan menjadi tumpukan di gudang masing-masing. Kalaupun Dikti ingin menambah jumlah jurnal ilmiah, tidak dengan cara seperti itu. Tapi mewajibkan PT membuat jurnal dengan memuat karya ilmiah yang dinilai bagus dari skripsi mahasiswa S-1. Itu pun jangan dijadikan sebagai syarat kelulusan, tapi sebagai upaya untuk mempublikasikan karya tulis mahasiswa pilih­ an. Mahasiswa yang telah dinyatakan lulus, dan skripsinya dinilai bagus bisa diminta untuk meringkas skripsinya menjadi makalah ilmiah. Misalnya satu PT tiap tahunnya meluluskan 3.000 mahasiswa S-1. Setiap fakultas dan jurusan diwajibkan membuat jurnal berkala enam bulan sekali untuk menampung karya ilmiah mahasiswa terbaik pilihan tim penilai. Katakan saja di salah satu PT terdapat 7 fakultas yang terdiri dari 50 jurusan. Berarti terdapat 57 jurnal ditambah dengan 3 jurnal tingkat universitas, totalnya terdapat 60 jurnal pada satu universitas. Setiap jurnal diwajibkan memuat sekitar 10 makalah ilmiah satu kali terbit. Jika dua kali terbit, berarti 20 mahahasiswa S1 diminta untuk membuat makalah dari skirpsi untuk dimuat pada setiap jurnal yang ada. Diasumsikan dengan perhitung­ an seperti itu, berarti 20 lulusan sarjana dikalikan dengan jumlah jurnal sebanyak 60 jurnal, berarti akan terdapat 1.200 makalah ilmiah yang diminta untuk dimuat di jurnal. Dengan kebijakan seperti itu, akan muncul kebanggaan bagi lulusan yang karya ­ilmiahnya dimuat di jurnal. Hal ini karena tidak setiap lulusan mahasiswa S-1 karyanya dapat dimuat. Karena yang dimuat hanya karya ilmiah pilihan, maka kualitasnya bisa terjaga. (*)

ILUSTRASI INILAH/KENYO JABAR

PENDIRI: Muchlis Hasyim, Syahrial Nasution; PEMIMPIN UMUM/PEMIMPIN REDAKSI: Andi Suruji; WKL PEMIMPIN UMUM/PEMIMPIN PERUSAHAAN: Syahrial Nasution; WKL PEMIMPIN REDAKSI: Zulfirman Tanjung; DEWAN REDAKSI: Muchlis Hasyim, Andi Suruji, Syahrial Nasution, Zulfirman Tanjung, Gin Gin Tigin Ginulur, Fonda Lapod, M Dindien Ridhotulloh, Budi Winoto; REDAKTUR SENIOR: Derek Manangka, Herul Fathony. REDAKTUR PELAKSANA: Gin Gin Tigin Ginulur, Budi Winoto; KOORDINATOR LIPUTAN: Sonny Budhi Ramdhani, Tantan Sulton Bukhawan, Deni Mulyana Sasmita; REDAKTUR: Sirojul Muttaqien, Budi Safa’at, Nurholis, Ricky Reynald Yulman, Ghiok Riswoto, Reni Susanti, Daddy Mulyanto, Ageng Rustandi, Hanhan Husna; EDITOR BAHASA: Suro Udioko Prapanca; REPORTER: Dery Fitriadi Ginanjar, Jaka Permana, Dani INILAH GRUP : PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM PORTAL NEWS : INILAH JABAR MAJALAH INILAH REVIEW Rahmat Nugraha, Ahmad Sayuti, Doni Ramdhani, Dadi Haryadi, Astri Agustina, Riza Pahlevi, Yusuf Alfran, Evi Damayanti, Yogo Triastopo, Putra Prima; FOTOGRAFER: PORTAL NEWS : WWW. JAKARTAPRESS.COM Syamsuddin Nasoetion (Koordinator), Dani Wahyu Ramdani, Bambang Prasethyo; PRODUKSI & ARTISTIK: Agus Sudradjat (Kepala), Tian Rustiana, Sunandar, Harry Santosa, Yoga Enggar Agustha, Ahmad Sulaeman, Eri Anwari; ILUSTRATOR: Kenyo Jabar, Salman Farist; BIRO JAKARTA: Ediya Moralia, Tri Juli Sukaryana, Theresia Asteria, Charles Siahaan, Wirasatria, Arief Bayuaji, MA Hailuki, R Ferdian Andi R, Wahid Ma’ruf, Abdullah Mubarok, Vina Ramitha, Boy Leonard, Ahmad Munjin, Mevi Linawati, Dahlia Krisnamurti, Aris Danu Cahyono, Agus Priatna, Agustina Melani, Aulia Edwin F, Bayu Hermawan, Billy Audra Banggawan, Ferry Noviandi, Irvan Ali Fauzi, Laela Zahra, Mosi Retnani Fajarwati, Rizwan M Dien, Rizki Meirino, Rio Muhaimin, Santi Andriani, Supriyanto, Renny Sundayani, Agus Rahmat, Catur David Hardiansyah, Arie Nugroho; KONTRIBUTOR DAERAH: Annas Nashrullah (Subang), Benny Bastiandy (Cianjur), Budiyanto (Sukabumi), Andriansyah (Ciamis), Asep Mulyana (Purwakarta), Ibnu Saechu (Cirebon), Vera Suciati (Sumedang); Nul Zainulmukhtar (Garut), Dian Prima (Bogor); MANAJER SIRKULASI: Unggung Rispurwo; MANAJER IKLAN: Hendra Karunia; MANAJER HRD & GA: Aris Sandhi; IT: Bonny Hardi Putra, Subhi Sugianto, Dadi Priatna. PENERBIT: PT INILAH MEDIA JABAR Alamat Redaksi/Sirkulasi/Iklan: Jalan Buahbatu No 32 Kota Bandung No Telp 022 733 0803, Jalan Rimba Buntu No 42 Kebayoran Baru, Jakarta No Telp 021-7222338 Fax 021 7222659. *) isi di luar tanggung jawab percetakan PT GRANESIA

TARIF IKLAN Iklan Halaman 1 FC Banner di atas lipatan Uk. 8 x 50 mm (324 mm x 50 mm) Rp60.000 FC di bawah lipatan Rp50.000 Display Halaman Dalam FC Rp30.000 BW Rp25.000 Iklan Baris Min 2 baris Rp12.500/baris

BERLANGGANAN Harga Langganan Informasi Langganan

Rp.27.500 022-7330803


INILAH GRUP : INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHJABAR.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

>9 KAMIS 23 FEBRUARI 2012

Ormas Garis Garut Tolak Pembubaran FPI

INILAH/ZAINUL MUKHTAR

INILAH, Garut- Umat Islam tergabung dalam Gerakan Reformasi Islam (Garis) menolak pembubaran Front Pembela Islam (FPI) atau organisasi kemasyarakatan (ormas) Islam lainnya. Hal itu ditegaskan massa Garis dalam aksi damai yang digelar di kawasan Bundaran Simpang Lima Kecamat-

Warga Demo Peternakan Sapi INILAH/BENNY BASTIANDY

11 Titik Jalan di Sukabumi Tertimbun Longsor

an Tarogong Kidul, Rabu (22/2), sekitar pukul 10.00 WIB. “Kita umat Islam tergabung dalam GARIS siap berjuang menegakkan amar ma’ruf nahi munkar. Kami dengan tegas menolak pembubaran FPI maupun ormas Islam lainnya tanpa alasan jelas,” tegas Ketua GARIS Kecamatan Samarang, Ayi Kurniawan. (zainul mukhtar/ghi)

INILAH, Sukabumi - Sebanyak 11 titik jalan di wilayah selatan Kabupaten Sukabumi tertimbun tanah longsor, Rabu (22/2). Longsor juga mengakibatkan sejumlah jembatan mengalami kerusakan. Akibatnya akses lalu lintas warga terhambat. Data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi mencatat, lokasi bencana tanah longsor tersebut menimbun jalan di tiga kecamatan,

yakni tujuh titik di Kecamatan Cidolog, tiga titik di Curug Kembar dan satu di Cidadap. Kabid Logistik dan Kedaruratan, BPBD Kabupaten Sukabumi, Usman Susilo menuturkan, longsoran tanah yang menimbun 11 titik ruas jalan akibat intensitas hujan yang terus berlangsung dalam beberapa hari terakhir ini. (budiyanto/ghi)

ILUSTRASI/NET

Dua Korban Masih Misteri Tim SAR Berhasil Temukan Korban Keenam Bernama Rafi

ANTARA/JAFKHAIRI

ANGGOTA Tim SAR Gabungan terus melakukan pencarian terhadap dua korban lain yang belum ditemukan. CEMARI LINGKUNGAN: Ratusan warga Kecamatan Mande dan Cikalongkulon, menggeruduk perusahaan peternakan sapi.

INILAH, Cianjur - Sekitar 100 warga lima desa dari Kecamatan Cikalongkulon dan Mande Kabupaten Cianjur, berunjukrasa ke sebuah perusahaan penggemukan sapi di Desa JatiSARi Kecamatan Cikalongkulon, Rabu (22/2). Para warga menuding keberadaan perusahaan tersebut telah mencemari aliran sungai Cikundul yang biasa digunakan untuk kebutuhan sehari-hari warga setempat. BerdaSARkan pantauan INILAH, aksi dilakukan sekitar pukul 10.00 WIB. Dalam aksinya, ratusan warga tersebut membawa berbagai berbagai tulisan di kertas karton yang berisi kecaman. Warga berorasi di depan pintu gerbang masuk perusahaan dan menuntut pertanggungjawaban. Aksi sempat diwarnai adu argumentasi hingga nyaris berujung kericuhan dengan kuasa hukum perusahaan saat akan digelar dialog antara kedua kubu. Beruntung keributan itu segera dilerai aparat kepolisian.

Koordinator aksi Juna mengatakan, dugaan pembuangan limbah kotoran sapi ke aliran sungai Cikundul menyebabkan dampak kerugian terhadap masyarakat. Malahan, tak sedikit warga yang sudah mengalami gatal-gatal dan infeksi saluran pernafasan yang diduga ditimbulkan dari limbah kotoran sapi itu. “Banyak juga lahan sawah yang terendam air limbah peternakan sapi. Polusi dari bau kotoran pun sangat menggangu warga setiap harinya,” tegas Juna dalam orasinya, Rabu (22/2). Juna mengaku, warga sudah sering mengadukan nasib mereka kepada pihak perusahaan. Namun janji perusahaan untuk tak lagi membuang limbah kotoran sapi ke sungai tak kunjung ditepati. “Hampir tiga tahun perusahaan peternakan sapi itu berada di wilayah kami. Selama itu pula kami mengadukan pencemaran, tapi selalu tak ditanggapi,” tuturnya. (benny bastiandy/ghi)

Petani Tewas di Saluran Irigasi ILUSTRASI/NET

Kerja keras Tim SAR gabungan kembali membuahkan hasil. Rafi (5) korban jembatan ambruk keenam berhasil ditemukan, Rabu (22/2). Saat ditemukan kondisi jasad Rafi sudah sulit dikenali karena sudah membusuk. Dia ditemukan sekitar 10 Kilometer dari lokasi kejadian. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor, Yos Sudrajat mengatakan, dengan ditemukannya Rafi, berarti tinggal dua jasad lagi yang belum ketemu. “Kedua korban yang belum ditemukan adalah Jahra bin Juli (7) dan Dini bin Junaedi (5). Kita masih terus melanjutkan pencarian kedua korban ini. Belum ada penghentian pencarian sesuai dengan intruksi bupati,” jelas Yos, Rabu (22/2). Penemuan Rafi sempat menyulitkan petugas dalam mengindetinfikasi. Pasalnya, jasad sudah mulai rusak hingga sulit dikenali. “Kita membawa korban ke Rumah Sakit Leuwiliang dan petugas berhasil mengindentifikasi jasad tersebut adalah Rafi,” tuturnya. Sebelumnya, petugas yang bekerja sejak kejadian berhasil menemukan korban yang diidentifikasi adalah Eka bin Eman (9), Rafi bin Eman (5), Ajay bin Engkos (9), Tia bin Jamal (9), Maya atau MaeSARoh (10), dan Umamah (49). Ummamah merupakan korban pertama yang ditemukan hanya berselang dua jam setelah kejadian. Petugas pun sempat salah mengindentifikasi dua korban yang ditemukan. Kedua jasad yang salah identi-

PENCARIAN KORBAN: Tim SAR gabungan dan warga sekitar terus melakukan pencarian korban Jembatan Cihideung yang ambruk beberapa hari lalu. Tim SAR saat ini masih mencari dua korban yang belum ditemukan. Korban keenam bernama Rafi (5), Rabu (22/2) berhasil ditemukan.

fikasi tersebut adalah Ajay dan Eka. Orang tua Eka bersikukuh jasad yang ditemukan adalah jasad anaknya. Namun setelah diidentifikasi dari struktur gigi, diketahui jasad tersebut adalah Ajay. Identifikasi awal berdaSARkan baju yang dikenakan korban. Ternyata korban sempat bertukar jaket yang dikenakan Eka kepada Ajay. “Menurut korban selamat, sebelum kejadian, jaket yang dipakai Eka diberikan kepada Ajay karena saat hujan Ajay kedingin. Makanya orang tua Eka mengenali jasad yang pakai jaket tersebut adalah Eka, padahal itu adalah Ajay,” jelas Yos. Sementara itu, berdaSARkan data Satkorlak korban Rafi bin Eman merupakan adik dari korban Eka binti Eman yang sudah ditemukan pada Selasa (21/2) kemarin. (dian prima/ghi)

SAR Optimalkan Pencarian di Sekitar Lokasi TIM SAR gabungan terus melakukan pencarian dua korban lain jembatan ambruk yang belum ditemukan. Mereka memfokuskan pencarian dua korban yang hilang dengan mengintensifkan penyelaman dan penyisiran. “Pencarian lebih kita maksimalkan dengan penyelaman, menyisir sungai dari TKP jatuh hingga ke wilayah Tangerang,” kata Kepala Seksi Logistik dan Pengendali Operasi Penanggulangan Bencana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Budi Aksomo, di posko pencarian korban Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor, seperti dikutip Antara, Rabu (22/2) Budi mengatakan, tim SAR gabungan yang berjumlah 415 orang berasal dari 32 unsur akan dikerahkan

mencari korban hingga ditemukan. Pencarian korban dilakukan mulai dari TKP hingga Tangerang. Untuk wilayah Tangerang pencarian dilakukan oleh BaSARnas dan tim Koramil Tangerang. Diperkirakan jenazah sampai ke wilayah Tangerang mengingat arus yang deras dan tubuh korban yang rata-rata masih anak-anak. Budi memperkirakan, jasad korban saat ini sudah tidak utuh lagi oleh karena itu pencarian dioptimalkan sehingga memudahkan pihak keluarga mengenali identitas anaknya. “Kita berharap ada petunjuk agar korban mudah ditemukan dan masih dapat dikenali, aehingga keluarga dapat lega,” katanya. Peristiwa tertukarnya identitas jenazah Eka dan Ajay menjadi pengalaman bagi tim SAR untuk lebih

mengoptimalkan penemuan korban agar orang tua dapat mengenali anaknya. Budi mengatakan, hingga kini sudah enam korban yang ditemukan dari delapan korban yang hanyut. Mereka masing-masing Umamah (35) ditemukan dihari yang sama saat kejadian Minggu (19/2). Korban ke dua Septia Rizky (9) ditemukan Senin (20/2), lalu, MaeSARoh (9) ditemukan di wilayah Tanggerang. Pencarian Selasa (21/2) juga membuahkan hasil dua korban ditemukan masing-masing Ajay atau Nurfazar (9) ditemukan di Gunung Leutik tidak jauh dari penemuan Umamah. Dan jenazah ke dua bernama Eka binti Eman di wilayah Rancabungur. Sementara korban keenam, Rafi (5) ditemukan Rabu (22/2). (ghiok riswoto)

Melongok Masjid Tertua yang Dibangun Tahun 1817 PERBAIKI SALURAN: Sejumlah petani memperbaiki saluran irigasi yang rusak akibat longsoran. Seorang petani dikabarkan tewas.

INILAH, Sukabumi - Seorang petani, Icoh (82) ditemukan tewas mengenaskan saat sedang memperbaiki irigasi persawahan yang tertimbun tanah longsor di Kampung Cigobak Desa Caringin Kecamatan Gegerbitung Kabupaten Sukabumi, Rabu (22/2) sekitar pukul 08.00 WIB. Jasad Icon ditemukan warga dalam kondisi bagian kepala tersungkur ke dalam kubangan lumpur tanah bekas longsoran. Diduga Icon terpeleset dan terjatuh saat sedang memperbaiki saluran irigasi ke areal sawah miliknya yang tertutup tanah longsor. Keterangan yang dihimpun INILAH disebutkan jasad Icoh ditemukan sejumlah anggota keluarga yang melakukan pencarian. Pasalnya, hingga pukul 07.00 WIB, Icoh belum pulang ke rumah. Padahal seperti biasanya Icoh selalu pulang ke rumah sekitar pukul 07.00 WIB. ‘’Abah ditemukan sudah meninggal dunia di sekitar saluran irigasi persawahan.

Nampaknya Abah sedang memperbaiki irigasi yang terkena longsoran tanah karena sawah tidak teraliri air,’’ ungkap Endad (44) anak ketiga korban kepada wartawan saat ditemui di rumah duka, Rabu (22/2). Endad menuturkan, setelah mengetahui bapaknya belum pulang ke rumah dia langsung melakukan pencarian ke rumah tetangga dan kerabatnya. Selain itu juga ada kerabat yang menuju ke areal saluran irigasi persawahan. “Ternyata Abah sudah meninggal dan berada di sekitar kubangan lumpur dari saluran irigasi,’’ ujarnya. Sementara sejumlah warga mengungkapkan saluran irigasi untuk areal persawahan banyak yang rusak akibat tertimbun tanah longsor. Karena dalam beberapa hari ini hujan deras mengguyur wilayahnya. Namun dalam perbaikannya hanya dilakukan oleh swadaya masyarakat tanpa ada bantuan dari pihak pemerintah. (budiyanto/ghi)

INILAH/DIAN PRIMA

TAK banyak yang tahu, selain Kebun Raya Bogor dan Taman Safari Indonesia (TSI) Bogor juga memiliki sebuah tempat bernilai berupa masjid tertua bernama Masjid AtThohiryah. Masjid tua yang kini menjadi cagar budaya, yaitu Mesjid At- Thohiryah yang berlokasi di Jalan Empang, RT 01 /11 Kelurahan Empang Kecamatan Bogor Selatan Kota Bogor. Dulu, masjid yang dibangun pada tahun 1817 ini berada di Kabupaten Bogor, karena belum ada pemekaran alias belum terbentuk Kota Bogor. Orang yang pertama membangun masjid ini adalah Bupati Pertama Bogor, Aryawiranata atau yang terkenal dengan julukan Ki M’bah Dalem Sholawat. Bentuk awal bangunan Masjid Agung Empang mirip sebuah panggung dari sebuah pondok pesantren (pontren) dengan gaya bangunan jawa, yang berkuncup diatas atapnya tampak sederhana. Adanya menara dan sebuah tanda bulan bintang yang menjadi pertanda kalau bangunan itu adalah sebuah masjid. Namun karena

PENINGGALAN CAGAR BUDAYA :Kondisi Masjid At-Thohiryah, masjid tertua di Kota Bogor setelah melalui beberapa renovasi. Masjid tersebut kini menjadi salah satu kebanggaan warga Kota Bogor.

perubahan zaman menjadikan bentuk masjid mengalami banyak perubahan sesuai dengan kebutuhan. Mesjid Agung Empang ini diberi nama “At- Thohiriyah” diambil dari nama Rd Haji Moehammad Thohir yang wafat pada tahun 1845. Masjid ini dibangun di atas tanah seluas 5.509 M2

dengan luas bangunan mesjid pada waktu itu plus SARana lain serta halamannya total 1.285 M2, areal tanah masjid sendiri 2.605 M2. Dibagian masjid ini, tepatnya disebelah kanan digunakan untuk aktifitas Madrasah Diniyah Majelis Ta’lim dan Perpustakaan yang secara umum dapat

dinikmati oleh warga sekitar atau pengunjung. Juga terdapat bangunan sebagai tempat wudhu, MCK dan gudang serta sebagai penghubung di antara dua bangunan (Sayap kanan dan tengah). Sesuai dengan harapan DKM periode 2008-2013 yang juga sebagai Ketua Panitia Renovasi/Pembangunan

Masjid, perlunya dilanjutkan pembangunan tsb. Masjid ini juga pernah menjadi saksi pemimpinpeminpin Negara pernah beribadah di tempat ini. Seiring perkembangan zaman, masjid ini sudah melakukan tiga kali renovasi. Yang terakhir dilakukan adalah menjelang datangnya bulan ramadhan ini. Masjid tertua ini sekarang mampu menampung lebih dari 3.000 jamaah. Renovasi masjid tertua ini lantaran atap dan pelapon sudah rusak, maka dari itu masjid tertua ini dihiasi kembali. Konon katanya, biaya perehaban masjid ini menelan biaya yang sangat beSAR. Wawan Sukmawan Ketua DKM Masjid ini mengatakan, biaya untuk mempercantik masjid ini menelan hampir Rp1 miliar, biaya yang dikeluarkan tersebut berasal dari darmawan yang enggan disebut namanya. “Kita masyarakat disini sangat senang dengan pembangunan masjid yang mempunyai sejarah beSAR ini,” ujar Wawan, Rabu (22/2). Kini mesjid yang didominasi warna hijau ini menjadi kebanggaan warga Kota Bogor. (dian prima/ghi)


LintasJabar

INILAH GRUP : INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHJABAR.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

- KAMIS 23 FEBRUARI 2012

Hemat Pengeluaran Negara

Pemakaian Energi Terbarukan Ditargetkan Meningkat 25% ENERGI terbarukan tak hanya mengurangi efek rumah kaca, juga penghematan anggaran.

Pemerintah pusat fokuskan energi terbarukan menjadi energi utama. Bukan lagi energi alternatif. Selain itu, pada 2025 mendatang pemakaian energi tersebut ditargetkan meningkat menjadi 25 %. Hal itu, sebagai satu cara untuk meminimalisasi efek rumah kaca, mengingat dampak dari pemanasan global sudah sangat parah. Sehingga pemakaian energi yang lebih ramah lingkungan sangat diperlukan. Direktur Konservasi Energi Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), Maryam Ayuni, mengatakan, sampai saat ini energi yang digunakan masih bersumber dari fosil. Seperti, minyak bumi dan batu bara. Padahal, ketersediaan energi dari fosil itu sangat terbatas. Bahkan, untuk Indonesia cadangan energi minyak bumi hanya sampai 20 tahun mendatang. Kemudian, energi batu bara sekitar 40 tahun yang akan datang. “Untuk itu, perlu ada solusi untuk mengganti energi tersebut,” kata Maryam, disela-sela acara Green Energy Forum 2012 yang diselenggarakan oleh PT Pembangkit Jawa Bali (PJB)

gi panas bumi, matahari, angin, bio mass dan mikri hidro. Semuanya, bisa menjadi energi utama menggantinkan energi fosil. Selain berpengaruh terhadap efek rumah kaca, beban biaya yang harus ditanggung negara dalam bentuk subsidi mencapai Rp150 triliun/ tahun. Alokasi itu, untuk mensubsidi kebutuhan listrik dan BBM. Dengan energi terbarukan, diharapkan subsidi ini akan terus berkurang. Sehingga, anggaran negara bisa dialokasikan untuk kegiatan lainnya. “Adapun energi terbarukan ini sifatnya lokal,”

kata Maryam. Maksudnya, setiap daerah yang memiliki potensi energi terbarukan bisa memanfaatkannya. Meskipun ruang lingkupnya jauh lebih kecil dibanding energi yang dihasilkan oleh perusahaan milik pemerintah. Namun, hal itu bisa mengurangi ketergantungan terhadap energi fosil.

INILAH/ASEP MULYANA

Green Energi Dibagian lain, Direktur Utama PT Pembangkit Jawa Bali (PJB) Cirata, Purwakarta, Susanto Purnomo, mengatakan, sampai saat ini penyebaran kebutuhan energi masih terdesentral-

isasi. Mengingat, kondisi geografis Indonesia yang memiliki banyak pulau. Dengan demikian, masih banyak daerah yang ada di peloksok belum menikmati energi. Salah satunya energi listrik. Jika tetap dipaksakan untuk menggunakan energi listrik, jelas tidak akan maksimal. Apalagi, saat ini investasi untuk pembangunan jaringan sangat mahal. Salah satu solusinya, dengan membuat green energy. Energi hijau ini bisa diimplementasikan sesuai dengan potensi daerah masing-masing. (asep mulyana/ghi)

Dukung Dedi,Kader Siswa SMP Keracunan Massal Demokrat Akan Dipecat INILAH,Cirebon- Anggota DPRD Kabupaten Cirebon Achmad Darsono terancam dipecat dari keanggotaan Partai Demokrat menyusul keterlibatannya sebagai tim sukses salah satu bakal calon Gubernur Jabar dari PDI Perjuangan. Achmad Darsono yang tercatat sebagai Direksi PT Anugerah milik Nazarudin, selama ini selalu mengikuti sosialisasi yang dilakukan Bupati Cirebon, Dedi Supardi, ke berbagai daerah. Padahal, Dedi Supardi saat ini tercatat sebagai bakal calon Gubernur Jabar dari PDI Perjuangan. Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, sebanyak 13 anggota DPC Partai Demokrat Kabupaten Cirebon dianggap bermasalah, salah satu di antaranya adalah Achmad Darsono, yang juga tercatat sebagai Direksi PT Anugerah milik Nazarudin yang saat ini tengah terlibat masalah hukum. Sekretaris Umum DPC Partai Demokrat Kabupaten Cirebon, Mohamad Sanudi saat dikonfirmasi mengakui, adanya sejumlah kader bermasalah tersebut. Bahkan, kata dia tujuh pengurus DPC PD Kabupaten Cirebon su-

Wabup Purwakarta Dikabarkan Sakit

ENERGI TERBARUKAN: Direktur Utama PT Pembangkit Jawa Bali (PJB) Cirata, Purwakarta menandatangani kerjasama Green Energy Forum 2012, Rabu (22/2). Kehadiran energi terbarukan dengan konsep energi hijau yang ramah lingkungan mendapat sambutan berbagai kalangan.

Cirata, Purwakarta, Jawa Barat, Rabu (22/2). Maryam mengatakan, persoalan energi ini ada kaitannya dengan lingkungan. Saat ini, seluruh negara di dunia sedang membahas mengenai pemanasan global. Setiap tahun, kandungan karbon dioksida (CO2) mengalami peningkatan. Hal ini, perlu ada sinergitas dari seluruh elemen masyarakat dan stakeholder. Salah satu yang terus didorong, lanjut dia, yaitu penggunaan energi hijau ramah lingkungan. Indonesia, memiliki berenake ragam sumber energi. Seperti, ener-

dah dicopot dari keanggotaan partai demokrat karena terbukti telah melanggar aturan partai. “Sesuai instruksi dewan pembina kami tengah melakukan bersih-bersih kader bermasalah. Sejumlah kader bermasalah akan ditentukan nasibnya dalam rapat pleno yang akan kami gelar dalam waktu dekat,” tegas Sanudi, Rabu (23/2). Sanudi menyebutkan, sejumlah kader yang bermasalah tersebut di antaranya adalah Ahmad Dharsono. Pria yang akrab dipanggil Acong dinilai telah melakukan pelanggaran etika dan moral karena keterlibatannya dalam membantu calon gubernur dari partai lain. “Keikutsertaan Acong dalam kegiatan sosialisasi calon gubernur dari partai lain ke berbagai daerah kami anggap sebagai kesalahan fatal dan merupakan pelanggaran etika dan moral,” tandas Sanudi. Sanudi menambahkan, aturan tersebut akan diberlakukan terhadap semua kader partai yang terbukti mendukung atau menjadi tim sukses bakal calon lain di luar Partai Demokrat. (ibnu saechu/ghi)

INILAH,Cirebon -Sebanyak 21 siswa SMP Negeri 4 Kota Cirebon keracunan setelah menyantap nasi goreng di kantin sekolah, Rabu (22/2). Para korban pun langsung dilarikan ke RSUD Gunung Jati, Kota Cirebon. Kepala Sekolah SMP Negeri 4 Kota Cirebon Suhendi Warna mengungkapkan, peristiwa berawal saat beberapa siswa menyantap nasi goreng di kantin sekolah. “Mereka mengalami gejala awal berupa sakit perut, pusing, hingga muntah-muntah,” ungkap Suhendi, Rabu (22/2). Melihat kondisi tersebut pihak sekolah langsung melaporkan kejadian tersebut ke Puskesmas Sunyaragi dan langsung membawa para korban ke IGD RSUD Gunungjati Cirebon. Setibanya di rumah sakit, para korban langsung mendapatkan pertolongan medis dari pihak rumah sakit. Ida Ayu, seorang korban mengaku, menyantap nasi goreng di kantin pada saat jam istirahat bersama sejumlah teman-temannya. Usai menyantap nasi goreng tersebut, siswa kelas IX ini mengaku tidak merasakan apa-apa. Namun sekitar pukul 12.30 WIB, dia mengaku merasa tidak enak seperti pusing dan mual. “Beberapa teman saya yang ikut menyantap nasi go-

ILUSTRASI/NETI

JALANI PERAWATAN: Sebanyak 21 siswa SMP Negeri 4 Kota Cirebon mengalami keracunan, Rabu (22/2).

reng bahkan buang air terus menerus disertai muntahmuntah,” tutut Ida seusai menjalani pemeriksaan di ruang Instalasi Gawat Darurat RSUD Gunung Jati. Dokter umum yang menangani pasien keracunan, Kristanto menduga penyebab keracunan berasal dari makanan yang dikonsumsi para korban. Pihaknya sudah melakukan langkah awal berupa pemberian infus sebagai pengganti cairan yang hilang akibat muntah-muntah. Kristanto juga mengaku, masih menunggu hasil pemeriksaan lebih lanjut terhadap para siswakorban keracunan. Saat ini seluruh siswa masih dalam perawatan intensif.

“Jika mereka sudah muntah, diperkirakan kondisi kesehatannya akan membaik karena racun sudah keluar,” ujarnya. Sementara itu, Direktur RSGJ Drg Heru Purwanto mengatakan, masih belum mengetahui secara pasti penyebab keracunan yang dialami 21 pelajar tersebut. “Untuk mengetahui penyebab pastinya kami masih menunggu hasil pemeriksaan sampel makanan di labkesda,” jelas Heru. Sementara itu Pihak Kepolisian Polres Cirebon Kota pun langsung melakukan olah TKP dan menyelidiki terkait penyebab keracunan tersebut. (ibnu saechu/ghi)

100 Singa Subang Bertekad Pecahkan MURI INILAH/ANNAS NASHRULLAH

SEBANYAK 100 Sisingaan asal Kabupaten Subang berharap bisa memecahkan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI). Harapan masuknya salah satu kesenian khas Subang dalam catatan MURI ini, menyusul aksi yang akan digelar berupa parade Sisingaan terbanyak di Indonesia, Kamis (23/2) hari ini. Ketua Pelaksana Rudi Setiadi menyatakan, seniman Sisingaan yang akan diturunkan pada pemecahan rekor itu dari lintas usia dan profesi. Dari mulai pelajar Sekolahh Dasar (SD) sampai Anggota TNI. “Total yang akan kita turunkan sebanyak 100 Sisingaan dengan 400 seniman dari pelajar sampai anggo-

GELADI BERSIH: Sekitar 100 peserta melakukan geladi bersih dalam menjelang parade Sisingaan Subang, Rabu (22/2).

ta TNI,” kata Rudi kepada INILAH di sela-sela glade resik di lapangan Benteng Pancasila, Rabu (22/2). Dalam aksinya nanti,

lanjut Rudi, ratusan seniman sisingaan itu akan membuat formasi angka 64 sesuai dengan hari jadi Kabupaten Subang, tahun ini dan mem-

buat benteng pancasila yang menyerupai piramida. Untuk memastikan kesiapan aksinya nanti, para seniman sejak pekan lalu giat melakukan latihan. Pasalnya, pada seni Sisingaan itu, memiliki kekhasan sendiri. Selain membutuhkan kekuatan fisik, juga ketangkasan dan kekompakan tarian pelaku seninnya. “Ada dua misi pada pemecahan rekor MURI Sisingaan ini, yang pertama dalam rangka hari jadi Subang ke 64 dan melegalkan kesenian tradisional Sisingaan sebagai kesenian khas Subang,” terangnya. Selain dilakukan pemecahan rekor, pada saat yang sama juga akan digelar pula sarasehan budaya dengan tema Cinta Tanah Air di Pendopo Bupati Subang.

>10

Kepala Bidang Seni dan Budaya Dinas Budaya, Pariwisata, Olahraga dan Pemuda (Disbudpora) Subang, Mulyana menegaskan, dengan pemecahan rekor MURI tersebut sebagai bukti tegas seni tradisional Sisingaan tersebut merupakan seni khas yang lahir dari Subang. Pemecahan rekor MURI itu sendiri, kata Mulyana, diisi komunitas seni-budaya. Semantara pemeritah dalam hal ini hanya sebagai fasilitator. “Ini bentuk kolaborasi ideal antara masyarakat dengan pemerintah dalam mempertahankan kesenian tradisional, sekaligus mempertegas kepemilikan seni Sisingaan di mata publik sebagai seni Milik Kabupaten Subang,” kata Mulyana. (annas nashrullah/ghi)

INILAH, Bandung – Teka-teki mangkirnya Wakil Bupati Purwakarta, Dudung Bachtiar Supardi dari panggilan Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Barat terjawab sudah. Tidak digubrisnya dua panggilan Kejati Jabar tersebut, karena yang bersangkutan dikabarkan sakit. Karenanya, Dudung yang ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi jamuan makan minum dana APBD Purwakarta tahun 2006 ini terpaksa mangkir. Kabar sakitnya orang nomor dua di Kabupaten Purwakarta ini menyusul surat pemberitahuan yang dikirimkan ke Kejati Jabar. Rencananya, penyidik Kejati akan menjadwalkan kembali pemanggilan Dudung. Diberitakan sebelumnya, Dudung dibutuhkan keterangannya oleh Kejati sebagai tersangka kasus dugaan korupsi dana jamuan makan minum (Mamin) di Kabupaten Purwakarta senilai Rp12,86 miliar tahun 2006 lalu. Sebelumnya, Kejati menilai Dudung tidak kooperatif dalam pemeriksaan karena mangkir tanpa alasan jelas. “Wabup (Purwakarta) Sakit. Kami baru terima surat sakitnya,” ujar Asisten Pidana Khusus (Aspidsus) Kejati Jabar, Fadil Zumhanna kepada wartawan di ruang kerjannya, Rabu (22/2). Dia mengatakan, akan menjadwalkan pemanggilan kembali bagi

Wabup Purwakarta. Karena Dudung sudah menyerahkan surat sakit, Kejati harus mengulang ke pemanggilan kedua kembali. “Kami akan menjadwalkan pemanggilan yang kedua kali,” jelas Fadil. Dia berharap, Dudung bisa segera dilakukan pemeriksaan agar proses kasus yang menjeratnya bisa cepat selesai. Fadil juga mendoakan agar Wabup Purwakarta cepat sembuh dari sakitnya. “Saya doakan saja supaya cepat sembuh,” kata Fadil. Sebelumnya Kejati mengancam akan mengambil langkah tegas dengan cara menjemput paksa Dudung jika tersangka kembali tidak menggubris panggilan ketiga kalinya. Kejati baru menetapkan satu orang tersangka terkait kasus mamin itu. Akan tetapi, tidak menutup kemungkinan dari hasil penyidikan nanti jumlah tersangka akan bertambah. “Kita lihat nanti. Itu tergantung dari pemeriksaan Wabup Purwakarta. Kalau dari hasil pemeriksaan nanti mengarah ke tersangka lain. Kita akan lakukan penyidikan kembali,” jelas dia. Kasus tersebut berawal pada Juni 2011 lalu, Dudung ditetapkan sebagai tersangka oleh Kejati terkait dugaan korupsi dana jamuan makan minum (Mamin) di Purwakarta senilai Rp12,86 miliar dari APBD 2006. ( jaka permana/ghi)

Sulit Berkembang 860 UMKM Mati Suri INILAH,Purwakarta – Nasib sekitar 860 Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Purwakarta mati suri. Hasil evaluasi pemerintah selama 2011 lalu, dari jumlah UMKM yang bergerak di berbagai sektor usaha seperti makanan dan minuman, pertanian, peternakan, serta produkproduk rumahan, bahkan terancam gulung tikar. Kabag Perekonomian Setda Pemkab Purwakarta Abad Hasyim menyebutkan, dari total UMKM yang mencapai 8.600 unit, jumlah kelompok usaha yang mati suri ini hanya 10%. Abad mengaku, terus melakukan upaya agar nasib mereka mengalami perubahan di tahun ini. Akan tetapi, sebesar apapun perhatian pemerintah, terutama dalam menggelontorkan bantuan modal tidak akan berpengaruh banyak jika pelaku UMKM tidak memiliki jiwa kewirausahaan. “Dalam hal pembinaan UMKM ini, selain menjadi tanggung jawab Bagian Perekonomian, juga menjadi wilayah Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdagangan. Kita tidak menutup mata jika adanya UMKM yang belum berkembang se-

cara signifikan. Namun, di sisi lainnya ada UMKM yang berhasil dan berkembang pesat,” ungkap Abad kepada wartawan, Selasa (21/2). Ditanya soal permodalan, Abad menjelaskan, pemerintah harus hati-hati dalam memberikan bantuan terhadap kelompok-kelompok usaha. Sehingga bantuan bisa digunakan secara maksimal karena bantuan berupa dana hibah yang bersumber dari APBD sangat terbatas. Sebagai gambaran, keterbatasan anggaran, adalah saat 2011 lalu, dari usulan Rp700 juta hanya terealisasi Rp100 juta. Itu pun untuk tiga pengusul, masing-masing digunakan pengembangan usaha, serta membuka usaha baru Tujuh usulan lainnya masih akan dipertimbangkan dalam mendapat bantuan. Pertimbangan itu mutlak diperlukan karena selama ini hasil verifikasi Bagian Perekonomian, terindikasi banyak usulan fiktif. Sementara itu, salah satu pengelola UMKM, Edi Lakex, warga Desa Malangnengah RT 08/02 Kecamatan Sukatani Kabupaten Purwakarta menyebutkan, persoalan yang mendera usaha kecil bukan semata-mata aspek permodalan. (asep mulyana/ghi)


News+

INILAH GRUP: INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHJABAR.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

- KAMIS 23 FEBRUARI 2012

...PATAHKAN REKOR WAMENA! PERSIBHOLIC.COM

JOGING: Dua pemain asing Persib Bandung, Robbie Gaspar dan Miljan Radovic melakukan joging di halaman Hotel Baliem Pilamo Wamena, Rabu (22/2).

>>sambungan dari hal 1 “Persiapan sudah dilaku­ kan semaksimal mungkin. Kami tidak akan terlalu me­ mikirkan kendala nonteknis di Wamena. Lagipula, tradisi selalu bisa dipatahkan,” tegas Mamic. Nama Boakay Edi Fo­ day menjadi sosok pa­ ling diwaspadai Persib. Pe­ nye­

rang asal Liberia itu, pu­ nya kecepatan serta insting mencetak gol mumpuni. Tetapi, bukan berarti Persib tak punya penyerang tajam. Ada nama Moses Sakyi yang sedang menunjukkan per­ forma trengginas. “Saya mendapatkan keper­ cayaan pelatih dan akhirnya mampu cetak gol. Pertanding­ an berikutnya saya akan terus

memberikan yang terbaik bagi Persib,” seru penyerang berke­ bangsaan Ghana ini. Keyakinan juga terlontar dari Manajer Persib Umuh Muchtar. Dia memandang Persib punya kekuatan cukup untuk mematahkan rekor kandang Persiwa yang terbi­ lang mulus. Musim ini, Per­ siwa baru sekali kalah dari 15 kali berlaga di kandang

sendiri. “Persib akan menjadi tim kedua yang mengalahkan mereka di kandangnya. Ke­ menangan di kandang Wa­ mena bukan hal yang tidak mungkin, buktinya dulu me­ reka pernah kalah dari Are­ ma. Persib pasti bisa menjadi tim berikutnya yang menang dari Persiwa,” tandas Umuh. Di sisi lain, kubu Per­ siwa sudah menyadari bakal mendapat adangan berat dari kubu Persib. Manajer John­ son Banua pun mengatakan timnya telah berlatih sebaik mungkin. Dia memastikan, para pemain bakal habishabisan demi memperpan­ jang rekor kemenangan atas Maung Bandung. “Kami telah menyiapkan diri sebaik mungkin dan ti­ dak akan membiarkan lawan (Persib) mematahkan rekor kami,” kata Johnson. Johnson mengakui Persib sedang dalam kondisi ter­ baik. Dengan tiga kemenan­ gan sebelumnya, kata dia, motivasi pemain Persib bisa berlipat ganda. “Persib memang sedang bagus, pemain-pemainnya sedang berada dalam se­ mangat tinggi. Itulah yang harus kami waspadai,” pung­ kas Johnson. (yusuf alfran/bsf )

...Penjara Menanti Eep Hidayat >>sambungan dari hal 1 Sidang vonis Eep digelar di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Bandung, Senin (22/8) tahun lalu. Saat itu, Ketua Majelis Hakim I Gusti Lanang, me­ minta Eep direhabilitasi. Pu­ tusan itu pun disambut sorak sorai para pendukung Eep yang memadati ruang sidang. Namun, lima bulan berse­ lang, kebebasan Eep tinggal kenangan. Selain menjalani hukuman lima tahun penjara, Eep diwajibkan membayar denda Rp200 juta serta sub­ sider tiga bulan penjara. Dia juga harus mengembalikan uang hasil korupsi Rp2,548 miliar. Putusan MA adalah buah dari kasasi jaksa penuntut umum (JPU) setelah Pe­ ngadilan Tipikor Bandung membebaskan Eep. Kasasi itu ternyata dikabulkan MA lewat rapat permusyaratan hakim, Senin (20/2) lalu de­ ngan suara bulat. “Mengabulkan kasasi JPU karena terdakwa terdakwa bersalah melakukan korupsi seperti dalam dakwaan pri­ mer. Putusan ini dibacakan ke­ marin (Senin 20/2) dan tidak ada yang dissenting opinion,” kata Ketua Majelis Kasasi MA, Artidjo Alkostar, seperti diku­ tip Antara, Rabu (22/2). Kuasa Hukum Bupati Su­ bang Eep Hidayat, Abdy Yuha­ na, mengaku belum mene­rima secara resmi putusan MA.

Namun, Abdy mengaku sudah berkomunikasi dengan Eep terkait putusan tersebut. “Saya sudah komuni­ kasi dengan beliau (Eep Hi­ dayat). Saya kira dia jelas kaget. Tapi kagetnya bukan karena lamanya hukum­ an. Tapi kagetnya karena apa yang dilakukan itu su­ dah berdasarkan peraturan perundang-undangan,” kata Abdy saat dihubungi INILAH, Rabu (22/2) malam. Menurut dia, Badan Pe­ng­ awasan Keuangan dan Pem­ bangunan (BPKP) dan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) sudah menyatakan tidak ada penyimpangan dalam kasus tersebut. “Dua lembaga resmi tersebut menyebutkan tidak ada kerugian negara. Hakim juga dalam putusannya me­ nyebutkan yang menyatakan untuk menghitung kerugian negara itu adalah lembaga resmi,” tutur dia. Abdy pun mengaku akan melakukan upaya hukum luar biasa setelah mendapatkan surat resmi putusan dari MA. “Kita akan melakukan upaya hukum luar biasa dengan cara melakukan peninjauan kasus kembali,” ujar Abdy. Menurut Abdy, setelah putusan kasasi diterima, status Eep Hidayat men­ jadi terpidana. Oleh karena itu, lanjutnya, melalui Pe­ ngadilan Tipikor Bandung, pihaknya akan menga­ jukan upaya hukum luar

biasa ke MA. “Ya sama ke Mahkamah Agung juga. Namun penga­ juannya melalui Pengadilan Bandung (Tipikor),” jelas dia. Sementara itu, Kejati Jabar juga masih belum mendapatkan berkas putus­ an dari MA terkait pengabul­ an kasasi JPU. Mereka akan meminta putusan lengkap­ nya pada majelis hakim un­ tuk dipelajari lebih dalam. “Hingga saat ini kami belum menerima berkas pu­ tusan itu. Saya besok (Ka­ mis) akan minta putusan lengkap ke pengadilan ne­ geri untuk dipelajari,” ujar Asisten Pidana Khusus (As­ pidsus) Kejati Jabar, Fadil Zumhanna saat dihubungi INILAH, melalui telepon se­ lulernya, Rabu (22/2). Fadil mengaku baru me­ nge­ tahui hasil putusan dari MA dari salah satu televisi swasta yang menayangkan be­ rita itu. “Saya sudah tahu. Tadi saya baca di running text di salah satu televisi,” kata Fadil. Ditanya langkah Ke­ jati Jabar selanjutnya, Fadil mengatakan akan menyerah­ kan penanganannya ke Kejari Subang. “Nanti yang melak­ sanakan eksekutor itu Kejari Subang,” jelas dia. Gagal Jadi Cagub Putusan MA rupanya berimbas pada karier Eep. Hasratnya maju menjadi calon gubernur (cagub) dari perahu PDIP sirna.

Ketua DPD PDIP Jabar Rudy Harsa Tanaya mengaku sangat prihatin dengan apa yang menimpa kadernya. Pa­ dahal, kata dia, sebelumnya Pengadilan Tipikor Bandung telah memvonis Eep bebas murni. ”Kita hanya bisa me­ nyarankan kepada penguasa hukum Eep agar bisa meng­ gunakan haknya, yakni PK (Peninjauan kembali),” ka­ tanya saat dihubungi INILAH, Rabu (22/2). Tapi, katanya, keinginan Eep untuk maju dalam Pilgub 2013 akan semakin berat, mes­ ki saat ini baru sebatas bakal calon (balon). Dipastikan, Eep tidak akan lolos dalam per­ syaratan menjadi cagub yang diusung PDIP Jabar. Rudy menyebutkan, se­ bagai kader Eep, sudah tahu konsekuensi yang harus diterimanya saat bermasalah dengan hukum. Namun, lan­ jut Rudy, PDIP pun akan membantu dia dengan me­ nyiapkan penguasa hukum. ”Untuk pilgub pasti ter­ ganjal masalah administrasi. Harapan Pak Eep cuma PK. Itu merupakan bagian prose­ dur hukum yang harus di­ jalani dan tak perlu berkecil hati,” tegasnya. Kendati be­ gitu, lanjut Rudy, karier poli­ tik Eep di PDIP tidak habis. Menurut Rudy, Eep masih muda dan bisa melanjutkan kariernya setelah bebas. ( jaka permana/ ahmad sayuti/gin)

...Persaingan Pilgub Jabar Makin Sengit >>sambungan dari hal 1 Rebutan Massa Asep pun mengungkap­ kan, selain permasalahan jenuhnya pemilih dan rasa bingung, persaingan antara calon dari parpol dan inde­ penden akan semakin ketat dalam mencari dukungan massa. Dalam hal ini, lagi-lagi masyarakat menjadi korban. Apalagi, kata Asep, ma­ syarakat pemilih itu diten­ tukan berdasarkan statistik. Yang tadinya jumlah ma­ syarakat Jabar itu sangat banyak, tapi dalam keadaan seperti itu para pendukung parpol dan independen akan merasa bahwa dukungannya

sangat kecil. ”Pasti masyara­ kat pemilih akan jadi rebutan calon dari parpol dan inde­ penden,” tandasnya. Menurutnya, Parpol me­ miliki keuntungan sendiri ka­ rena tinggal mencari cara ba­ gaimana menyerap konstituen yang sudah tersebar di seluruh Jabar. Kendati demikian, par­ pol tidak boleh mengabaikan calon independen. ”Walaupun mereka (In­ dependen) tidak punya kon­ stituen, tapi mereka jualan. Bisa-bisa jika parpol tidak bisa mempertahankan konstituen­ nya, mereka akan lari ke calon independen karena menawar­ kan lebih,” pungkasnya. Sebelumnya, Ketua

KPUD Jabar Ferry Kurnia Rizkiansyah mengatakan, dibanding calon dari parpol, proses verifikasi calon per­ orangan akan lebih sulit. Se­ bab, selain harus memeriksa jumlah dukungan yakni KTP, KPUD juga harus terjun ke lapangan untuk memverifi­ kasinya. Untuk itu, KPUD akan menyiapkan tim khusus yang akan memeriksa keabsahan dukungan yang diberikan calon independen. Dari sisi biaya, memproses pasangan calon independen jauh lebih besar. ”Kita kalkulasikan saja, jika untuk memeriksa satu orang pendukung dibutuhkan Rp3.000 maka tinggal dika­

likan 1,5 juta. Belum lagi kalau calonnya banyak,” beber Ferry. Sementara pengamat politik Unpad Dede Mariana mengungkapkan, jika ingin menang, calon independen yang akan maju dalam Pilgub itu harus memiliki beberapa syarat. Pertama, figurnya harus dikenal masyarakat di Jabar. Kedua, punya jaringan minimal setengah dari kabu­ paten/kota yang ditentukan. ”Dan yang paling terpen­ ting adalah sosialisasi. Tapi untuk di Jabar itu sangat be­ rat, karena selain biayanya besar kans untuk menang juga sangat kecil. Apalagi dengan mepetnya waktu,” ujarnya. (ahmad sayuti/den)

...Bantai Satu Keluarga, Asep Dihukum Mati >>sambungan dari hal 1 Tragedi itu terjadi pada tanggal 26 Juli 2011 lalu. Asep, yang juga kenalan ke­ luarga Apo, berniat i­ngin menguasai harta benda kor­ban. Awalnya, terdakwa Asep berpura-pura meng­ inap di rumah korban. Na­ mun tengah malam, dia menggorok leher Haji Apo yang tidur di kursi sofa ru­ ang tengah.

Puas menggorok H Apo, Asep masuk ke kamar Euis, istri korban yang sedang ti­ dur bersama Kesya, cucunya. Di kamar, perbuatan serupa dilakukan terdakwa terhadap Euis dan cucunya. Seusai menghabisi nyawa keluarga Apo, Asep mengu­ ras harta benda di rumah tersebut, termasuk satu unit mobil Karimun. Jenazah kor­ ban ditemukan membusuk selang seminggu kemudian.

Warga sekitar curiga men­ cium bau busuk yang keluar dari rumah korban. “Walaupun luka hati kami belum terobati. Tapi kami cukup puas dengan putusan majelis hakim yang men­ jatuhi hukuman mati, kepada terdakwa ini,”ujar Agus salah seorang keluarga korban ke­ pada wartawan di Pengadilan Negeri Bale Bandung, Rabu (22/2). Asep dijerat pasal 340

KUHP tentang pembunuhan yang direncanakan, dan pasal 480 tentang tindak kejahatan penadahan. Vonis yang dijatuh­ kan Ketua Majelis Hakim Mang­atas Manulang sesuai dengan tuntutan jaksa. Se­ belumnya, dalam sidang tuntutan, Jaksa Penuntut Umum (JPU) Gusparli SH menuntut terdakwa hukum­ an mati. (dani r nugraha/gin)

>11

INILAH/BAMBANG PRASETHYO

MENINGKAT: Ratusan orang mengikuti donor darah massal di Kampus Universitas Pasundan (Unpas) Jalan Tamansari Kota Bandung, Rabu (22/2). Donor darah massal itu dilakukan untuk memenuhi kebutuhan labu darah yang terus meningkat.

Sonny Pimpin Kodam III/Siliwangi INILAH, Jakarta – Mabes TNI melakukan mutasi be­ sar-besaran di jajaran Pangli­ ma Kodam dan perwira tinggi di tiga angkatan, salah satu­ nya Pangdam III/Siliwangi. “Jabatan Panglima Kodam III/Siliwangi akan beralih dari Mayjen TNI Muhammad Munir kepada Mayjen TNI Sonny Widjaya,” kata Kepala Dinas Penerangan Umum Mabes TNI Kolonel TNI Mi­ nulyo Suprapto, seperti diku­ tip Antara, Rabu (22/2). Penggantian Pangdam Siliwangi tersebut berdasar­

kan Keputusan Panglima TNI No Kep/96/II/2012 tanggal 20 Februari 2012. Dalam keputusan tersebut, ditetapkan mutasi jabatan 53 Pati TNI. Selain Pangdam III/ Siliwangi, Pangdam VI/Mu­ lawarman juga diganti dari Mayjen TNI Tan Aspan ke­ pada Mayjen TNI Subekti. Sebelumnya, Senin (20/2), Mabes TNI juga mengganti Pangdam II/Sriwijaya dari Mayjen TNI Widjonarko di­ ganti Mayjen TNI Nugroho Widyotomo, dan Pangdam

XVII/Cenderawasih dari Mayjen TNI Erfi Triassunu diganti Mayjen TNI Moh Er­ win Syafitri. “Lakukan tugas-tugas pembinaan kewilayahan de­ ngan sebaik-baiknya, dilan­ dasi oleh rasa kebersamaan, kekeluargaan dan kegotongroyongan serta semangat persatuan dan kesatuan dalam bingkai Kemanunggal­ an TNI-Rakyat,” kata Kepala Staf TNI AD Jenderal TNI Pramono Edhie Wibowo, seperti dikuti Antara, Senin (20/2). (deni mulyana)

Polisi Periksa 11 Mahasiswa Unpak INILAH, Bogor – Polres Bo­ gor memeriksa 11 mahasiswa Jurusan Geologi Universi­ tas Pakuan (Unpak). Mere­ ka dalah panitia kegiatan Diklatsar Himpunan Maha­ siswa Unpak. Pemeriksaan dilakukan terkait kematian mahasiswa Jurusan Geologi Universitas Pakuan (Unpak) Yayan Abu Sofyan (19). Diduga, Yayan tewas aki­ bat tindak kekerasan dalam Diklatsar yang digelar di Kawasan Gunung Pancar Kampung Tegal Luhur, Desa Bojong Koneng Kecamatan Babakan Madang Kabupaten Bogor. Kasatreskrim Polres Bogor, AKP Imron Ernawan mengatakan, sebelas maha­ siswa tersebut diperiksa se­ bagai saksi. “Kita masih mengumpul­ kan keterangan dari para sak­ si yang ada dalam kegiatan tersebut. Namun hasil pasti penyebab kematian korban kita masih menunggu hasil autopsi dari RS Polri Kramat Jati Jakarta,” tutur Imron, Rabu (22/2) malam. Imron mengatakan, Ya­ yan yang merupakan warga Cilodong Kota Depok, tewas

Selasa (21/2) malam saat mengikuti kegiatan jelajah yang merupakan rangkaian kegiatan Dilatsar. “Dari para saksi yang kita periksa, malam itu, ko­ rban tiba-tiba terjatuh dan kondisinya langsung mem­ buruk. Kemudian korban dibawa ke RS Family Medical Centre Kota Bogor dan diru­ juk ke RS Polri Kramatjati, namun nyawanya tidak ter­ tolong, korban meninggal Se­ lasa (21/2) pukul 23.00 WIB,” jelas Imron. Untuk penyebab kema­ tian sendiri, kata Imron, polisi masih menunggu hasil autopsi jenazah korban dari RS Polri Kramatjati Jakarta. “Kita belum bisa simpul­ kan penyebab pasti kematian korban. Hasil autopsi belum kita terima dari rumah sakit. Tentang adanya tindak ke­ kerasan dalam kegiatan, itu baru dugaan awal, lebih jelas­ nya nanti setelah hasil autop­ si kita terima. Yang jelas kita terus mengusut kasus ini,” jelas Imron. Imron mengatakan, pi­ haknya belum menetapkan tersangka dalam kejadian

tersebut. Namun, sebanyak 11 saksi dari panitia dan peserta sudah dimintai keterangan di Mapolres Bogor hingga Rabu (22/2) petang. “Penyelidikan akan kami lakukan sampai tuntas,” ujarnya. Keluarga Yayan tak teri­ ma dengan kematian korban. Saat tiba di rumah, keluarga menemukan beberapa luka lebam di jenazah Yayan. “Ada bekas goresan di lengan kanan dan mata ki­ rinya. Darah keluar dari mu­ lut, telinga, dan hidungnya. Saya rasa ada luka dalam, tapi kami belum mendapat penjelasan dari pihak rek­ torat dan panitia, panitia hanya mengatakan kor­ ban mengalami kelelahan setelah mengikuti kegiatan ini,” jelas orang tua korban Sahrum (49). Dari lingkungan kampus Unpak sendiri belum ber­ sedia berkomentar terkait kasus ini. Mahasiswa yang mengikuti kegiatan ini pun memilih bungkam saat di­ tanya seputar kegiatan dan apa saja yang menjadi materi diklatsar. (dian prima/gin)

...Alumni IPTN Itu Merindukan Sosok Habibie

>>sambungan dari hal 1

Di sebelahnya ada pula Soepeno. Selepas dari IPTN pada akhir 1999, dia bekerja di Brasil beberapa tahun. Soepeno bergabung dengan Boeing sampai 2008. Tony dan Soepeno adalah murid Habibie yang gigih, alumni teknik mesin ITB. Tony dan Soepeno bukan satu-satunya. Tak terhitung kader-kader Habibie di Boeing yang saya ajak dialog. Ada Dudi Prasetio (lulusan teknik mesin Unibraw), Bram Djermani (lu­ lusan Universitas Toledo, AS), Irvan (alumnus ITB), Patria­ wan (alumnus teknik UGM), dan Agung Suhaedi (alumnus Itenas Bandung). Masih banyak orang In­ donesia berkarier cemerlang di Boeing. Kholid Hanafi di pembuatan Boeing 737, Maurita Sutedja di bagian ke­uang­an, dan Sulaeman Ka­ mil. Yang terakhir ini mantan Direktur Teknologi IPTN dan pernah jadi Asisten Men­ ristek-Kepala BPPT. Tonny dan Soepeno me­­negaskan industri pe­ sawat PT Dirgantara jelas membutuhkan policy negara yang mendukung. “Indus­ tri strategis itu memerlukan adanya pemimpin nasional yang demokratis, kuat, dan perduli pada pengembangan industri pesawat terbang se­ bagai industri strategis masa

kini dan masa depan,” kata Tonny. Menurut Dudi Prasetio dan Patriawan, PT Dirgantara dan industri strategis lain­ nya butuh pemimpin/tokoh nasional yang komit dan pa­ ham perkembangan teknologi tinggi. Indonesia harus belajar dari India yang lebih pesat dan cepat kemajuan teknologinya karena kebijakan negara yang mendukung. Ini juga diper­ kuat dengan nasionalisme para teknolog, teknokrat, dan profesional India di AS, Eropa dan dunia internasional dalam membantu para i­n­sinyur dan sarjana India yang lebih muda untuk mengembangkan karier mereka. “Harus ada menteri atau presiden/wapres yang seko­ koh Habibie untuk mengem­ bangkan industri dirgantara agar peradaban kita maju di Asia,” kata Tonny maupun Soepeno. Tonny melihat, para in­ sinyur Indonesia merindu­ kan munculnya sosok seperti Habibie. “Dan itu bisa terjadi jika Presiden menaruh ke­ percayaan pada sosok itu, misalnya Ilham Habibie yang merupakan putera Pak Habi­ bie, Dia itu cerdas dan kredi­ bel,” tegasnya. Para alumni IPTN di Amerika mengimbau peme­ rintah terus mengembang­ kan program dirgantara Habibie, yang merupakan

cita-cita Presiden Soekarno dan para bapak bangsa, demi kepentingan nasional Indo­ nesia. Banyaknya insinyur In­ donesia yang berdiaspora di luar negeri, terjadi karena negara tak punya kebijakan yang jelas, berkesinambung­ an, dan progresif dalam industri pesawat terbang. “Capaian Habibie harus di­ lanjutkan. Para pemimpin nasional jangan hanya meng­ urus politik praktis, namun harus komit dan perduli atas PT Dirgantara di masa de­ pan,” kata Soepeno. Ya, karena mereka sela­ ma ini sudah memberi buk­ ti. Begitu IPTN atau PTDI ‘dihancurkan’ IMF/Barat, ratusan insinyur IPTN tersebar di Inggris, Prancis, Jerman, Brasil, Kanada, dan AS. Sekitar 30 orang di an­ taranya berakrier di Boeing Company, Seattle. Sudah bukan lagi cerita aneh bahwa orang-orang In­ donesia yang bekerja di Boe­ ing itu merasa bangga seka­ ligus prihatin. “Hari depan industri PT Dirgantara ma­ sih prospektif. Pimpinannya sekarang butuh dukungan negara agar bisa berkem­ bang maju. Saya yakin kita mampu,” kata Tonny Soe­ harto yang sejak 1999 sudah berkarir di pabrik pesawat terbang terkemuka dan ter­ tua di dunia itu. (ing)


update

KLIK

Aldi Bermimpi Persib Tahan Imbang Persiwa KAMIS 23 FEBRUARI 2012

12

ALDI Rinaldi dua kali bermimpi dalam tidurnya. Mimpi tersebut tak lain adalah hasil akhir yang akan didapat Persib saat dijamu Persiwa Wamena, Kamis (23/2) malam nanti. Aldi mengalami mimpinya

itu sejak Senin (20/1), dia pun mempunyai pertanda bahwa Persib akan meraih hasil positif di Wamena. “Gak tahu kenapa dua kali saya bermimpi kalau Persib bermain imbang. Tapi saya

lupa berapa skornya dan siapa yang cetak gol. Mudah-mudahan mimpi saya bisa jadi nyata,” ujar Aldi seusai latihan di Stadion Siliwangi, Rabu (22/2). (yogo triastopo/ddy)

INILAH/DANI WAHYU RAMDANI PERSIBHOLIC.COM

ANALISIS

Manfaatkan Tendangan Bebas MANTAN pemain Persib era 90-an Yadi Mulyadi memprediksi kemenangan tipis akan diraih Persib atas Persiwa Wamena, Kamis (23/2) malam nanti. Jika tidak menang 2-1, paling tidak, kata Yadi Persib bisa menahan imbang Persiwa 1-1 . “Menurut saya, draw juga sudah bagus. Saya anggap udah menang, karena Wamena itu kan tahu sendiri termasuk jago kandang. Apalagi kalau menang syukur sekali,” kata Yadi kepada INILAH melalui telepon selulernya, Rabu (22/2). Lebih lanjut, Yadi mengatakan, untuk dapat meladeni tim yang dijuluki Badai Pengungan Tengah itu, Persib Harus bermain sabar. Dengan permainan cantik seperti pada pertandingan melawan Pelita Jaya, Yadi yakin Wamena bisa ditekuk. “Persib sebaiknya bermain seperti pertandingan sebelumnya waktu lawan Pelita Jaya. Cara bertahan. Menyerangnya sudah bagus. Dipertahankan seperti itu saja. Kita juga harus main tenang dan sabar,” kata Yadi. Yadi mengatakan, selain dari segi teknik dan fisik. Faktor mental pun harus diperkuat agar siap mengatasi segala tekanan faktor nonteknis. Dengan mental bertanding yang baik, lanjut Yadi kualitas permainan pun akan membaik. “Pemanasan harus ditambah untuk melawan udara tipis. Pemain juga harus lebih giat lagi mengasah faktor mental. Kalau mental bagus, ke permainan juga akan bagus,” ujarnya. Terkait sosok pemain kedua tim, Yadi menilai Miljan Radovic bisa menjadi kunci kemenangan Persib. Playmaker asal Montenegro bisa kembali menunjukkan ketajamannya sebagai seorang spesialis gol dari bola mati. “Radovic bisa menjadi kunci kemenangan. Karena dia lihai membuat gol set piece, dan pandai membagi bola bagus. Terutama dari bola mati. Karena itu pergunakan peluang dari tendangan bebas dengan sebaik-baiknya,” jelas pria berusia 43 tahun itu. Untuk pemain lawan, Yadi menyorot ketajaman penyerang Boakay Eddy Foday dan gelandang Erick Weeks Lewis. Keduanya harus diawasi dengan ketat barisan pertahanan Persib yang Sementara ditinggalkan Maman Abdurahman. “Kemampuan mereka di atas rata-rata, terutama Erick Weeks, dia berani seting depan gawang, nusuk ke daerah jantung lawan,” pungkas Yadi yang dulu berposisi sebagai stopper. (yusuf alfran/ddy)

KLASEMEN SEMENTARA ISL 2011/2012 No

Klub

Mn

M

S

K

Gol

Pts

1

SRIWIJAYA FC

13

8

2

3

31-12

26

2

PERSIPURA

12

7

3

2

22-15

24

3

MITRA KUKAR

12

7

2

3

25-16

23

4

PERSIWA

12

7

2

3

19-15

23

5

PERSELA

12

6

3

3

22-15

21

6

PERSIB

11

6

3

2

17-13

21

7

PERSIJA

11

5

3

3

17-8

18

8

PERSIBA

12

5

3

4

23-24

18

9

GRESIK UNITED

13

5

2

6

19-24

17

10

PERSISAM

12

5

1

6

17-17

16

11

PSPS

12

5

1

6

18-19

16

12

PELITA JAYA

11

4

2

5

20-19

14

13

PSMS

11

3

4

4

13-13

13

14

PERSIDAFON

13

3

3

7

19-34

12

15

PSAP

13

2

5

6

12-20

11

16

DELTRAS

13

3

2

8

14-22

11

17

AREMA INDONESIA

13

2

5

6

15-23

11

18

PERSIRAM

12

2

2

8

17-31

8

Jadwal Pertandingan Kamis (23/2) Persiwa Wamena vs Persipura Jayapura vs

SIAP TEMPUR: Cecep Supriyatna (Kiri), Airlangga Sucipto (tengah) diikuti pemain Persib lainnya, saat tiba di bandara Wamena, Rabu (22/02). Persib membawa 18 pemainnya ke Wamena dan tidak mengikut sertakan Maman Abdurahman dan M Nasuha di Jayapura.

Mamic Siapkan Formasi Terbaik Taklukan Persiwa

BEKALOPTIMISTIS

KESIAPAN tim Persib Bandung dalam pertandingan laga tandang Persib melawan Persiwa Wamena, Kamis (23/2) malam ini, semakin mencapai puncaknya. Jaminan kesiapan itu diutarakan asisten pelatih Robby Darwis. “Kondisi tim dalam keadaan siap. Saat ini (kemarin) kami baru tiba di Wamena. Dan pemain langs u n g di istirahat-

CORNERKICK

Main Maksimal, Hasil Belakangan

Top Skor Sementara ISL 2011/2012 12 Gol: Keith Jerome Kayamba Gumbs (Sriwijaya FC),

8 Gol: Jean Paul Boumsong (Persiram) 7 Gol: Alberto Goncalves Da Costa (Persipura), Mohd. Safee bin Mohd Sali (Pelita Jaya), Marcio Souza da Silva (Arema Indonesia), Patrick Wanggai (Persidafon) 6 Gol: Foday Boakay Eddy (Persiwa), Mario Alejandro Costas (Persela)

JADWAL PERTANDINGAN PERSIB PUTARAN 1 ISL 2011/2012 23-02-2012 Persiwa vs Persib 27-02-2012 Persipura vs Persib 11-03-2012 Persib vs Persela (Live ANTV, pukul 18:30 WIB) 15-03-2012 Persib vs Arema (Live ANTV, pukul 18:30 WIB) 19-03-2012 Gresik United vs Persib

jalani masa penyembuhan,” jelas mantan kapten Persib dan Timnas ini. Ketika disinggung soal formasi dan strategi, Robby mengatakan Pelatih Kepala Drago Mamic telah meracik pola permainan terbaik. Menurut Robby, para pemain telah paham pada skema yang diterapkan arsitek asal Kroasia itu. Dia berharap startegi tersebut bisa berjalan dengan baik saat pertandingan nanti. “Tentang formasi apa yang akan dipakai nanti, itu semua tergantung coach Drago Mamic. Kami akan bermain normal tanpa tekanan. Sesuai dengan pesan pelatih kepala,” jelas pria asli Lembang ini. Pendapat yang sama diungkapkan Manajer Persib Umuh Muhtar. Dia mengaku sangat yakin timnya bisa meraih hasil positif dengan bekal kondisi tim yang bagus. “Semua pemain enjoy. Pelatih pun sudah meramu formasi terbaik. Saya sangat optimistis bisa meraih poin,” kata Umuh. (yusuf alfran/yogo triastopo/ddy)

INILAH/SYAMSUDDIN NASOETION

Persib Bandung Pelita Jaya

9 Gol: Herman Dzumafo Epandi (PSPS), Hilton Moreira (Sriwijaya FC)

kan,” tutur Robby saat dihubungi INILAH via telepon, Rabu (23/2). Mantan stopper Persib ini mengatakan, kondisi fisik pemainnya tetap terjaga meski telah melakukan perjalanan panjang menuju Wamena. Dari segi mental, Robby menilai Airlangga Sucipto dan kawan-kawan memancarkan semangat juang tinggi untuk berkontribusi maksimal bagi Maung Bandung. “Secara mental anak-anak ingin memberikan yang terbaik. Mudah-mudahan saja bisa terwujud. Dengan melihat semangat dan perjuangan tingginya, saya yakin tim bisa memberikan hasil yang maksimal,” tambahnya

Selain itu, faktor kelelahan dalam perjalanan yang sudah dilalui tim, menurutnya sudah tidak ada masalah. “Hari ini tidak ada latihan, tapi Robbie Gaspar dan Miljan Radovic, mereka memang berinisiatif sendiri melakukan joging di depan Hotel (Baliem Palimo, Jln. Trikora, Wamena, Papua). Kalau kemarin (Selasa 22/2) ada sedikit sewaktu pertama tiba di Hotel. Itu pun hanya latihan ringan saja,” ucapnya. Robby menila materi tim Persib sendiri terbilang komplit, minus Muhammad Nasuha dan Maman Abdurrahman. Maman tak bisa turun karena hukuman kartu, adapun Nasuha masih dalam pemulihan kondisi. Kedua pilar tim itu diproyeksikan untuk terjun dalam laga melawan Persipura Jayapura, Senin (27/2) mendatang. “Maman dan Nasuha tidak ikut ke Wamena, mereka kami simpan di Papua. Jadi hanya 18 pemain yang kami bawa ke Wamena. Maman memang tidak bisa main karena akumulasi kartu. Untuk Nasuha, dia masih harus men-

Tony Sucipto

SETELAH menempuh perjalanan panjang nan melelahkan, Persib akhirnya tiba di Wamena, Rabu (22/2). Meski demikian, Maung Bandung tetap semangat menatap pertandingan lawan Persiwa Wamena, Kamis (23/2) ini. Semangat tim yang terus terpancar tak lepas dari kesungguhan semua pemain sepanjang persiapan di Bandung. Hal tersebut dikatakan gelandang Maung Bandung Tony Sucipto yang diproyeksikan akan menempati posisi starter dalam pertandingan nanti. Tony mengatakan semua pemain telah siap 100% untuk menghadapi tim yang

dijuluki Badai Pegunungan Tengah itu. Mantan penggawa Persija Jakarta ini pun menjamin dirinya siap jika Pelatih Drago Mamic kembali memberikan kepercayaanya untuk kembali berduel dengan anak-anak Wamena. “Sekarang saya dan teman-teman sudah tiba di salah satu hotel di Wamena. Dan kami sedang beristirahat. Untuk pertandingan besok (malam ini) kita sudah sangat siap,” kata Toni kepada INILAH melalui telepon selulernya, Rabu (22/2). Terkait faktor nonteknis Toni menanggapinya dengan tenang. Bahkan, udara Wamena yang selama ini ditakutkan, bukan masalah besar untuknya. Dia mengaku permainannya tidak akan terhambat dengan udara di sana. “Ya, di sini memang saya rasakan

udaranya dingin. Tapi gak ada masalah untuk saya bermain seperti biasa besok,” tegas pemain bernomor punggung 16 tersebut. Toni sendiri tidak terlalu memikirkan target yang harus diraih pada laga malam nanti. Dia mengaku lebih mengutamakan permainan maksimal. Dengan proses dan permainan yang maksimal, maka hasil akhir pun bisa menguntungkan bagi Persib. “Yang pasti saya siap bermain maksimal kapanpun diperlukan. Temanteman yang lain pun siap bermain dengan segenap kemampuan yang ada. Untuk target, tentu kami ingin petik poin. Tapi yang terpenting, kami main dulu saja, untuk hasil belakangan,” pungkas Toni yang sebelumnya pernah menjajal Tanah Papua. (yusuf alfran/ddy)


KAMIS 23 FEBRUARI 2012

‘Sima Aing Sima Maung, Maung Aing Maung Bandung’ 13

INILAH GRUP: INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHJABAR.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

Gorowok

DUA pertandingan tandang melawan Persiwa Wamena, Kamis (23/2) dan Persipura Jayapura, Senin (27/2) akan menjadi laga spesial bagi bek Persib Abanda Herman. Pasalnya, pemain asal Kamerun ini tengah merayakan ulang tahun yang ke-28, pada Senin (20/2) lalu. Dia mengatakan momen perayaan ulang tahun tersebut memberikan tambahan motivasi untuk menjalani laga ketat dalam tur Papua. Berbekal motivasi tersebut dia bertekad untuk memberikan permainan yang lebih maksimal lagi bagi Maung Bandung. “Momen ulang tahun ini menjadi motivasi tersendiri untuk saya. Mudah-mudahan saja kita bisa meraih kemenangan. Saya akan bermain sebaik-baiknya,” kata Abanda seusai melewati tradisi unik dari rekan-rekannya di tim. Kala mengucapkan selamat ultah kepadanya semberi menyemprotkan air mineral ke wajah dan tubuhnya, di Stadion Siliwangi beberapa waktu lalu. Peran Abanda di Persib memang seolah tak tergantikan. Sosoknya dapat membuat tenang rekanrekan setimnya. Dengan postur tinggi besar (192 cm/85 kg) Abanda

kerap menjadi benteng pertahanan yang ditakuti penyerang lawan. Tak heran, sejak bergabung pada pertengahan musim 2010/2011 dia selalu menjadi pilihan utama di posisi bek tengah. Bersama Maman Abdurrahman, dia menjadi jaminan kokohnya benteng pertahanan Persib. Pilihan manajemen untuk merekrutnya memang tepat. Abanda kini berhasil memperbaiki kualitas pertahanan Persib yang mulai melemah sebelum kedatangannya. Dengan motivasi berlipat, Abanda berambisi untuk bermain lebih apik lagi dalam tur Papua nanti. Dia berjanji akan memberikan kontribusi semaksimal mungkin demi prestasi di akhir musim Indonesia Super League (ISL) 2011/2012. Dia pun berharap akan mampu mematahkan tradisi buruk, tak pernah menang di Tanah Papua. Usaha pertama adalah dengan memetik poin pertama di Stadion Pendidikan Wamena, malam nanti. “Kemenangan di Papua akan menjadi kado ulang tahun yang indah untuk saya. Semoga kami bisa menang di sana,” harap pemain kelahiran Younde tersebut. (yusuf alfran/ddy)

Menanti Gol Tandukan Abanda

BIODATA : Abanda Herman Nama : 20 Februari 1984 Tanggal lahir : Yaoundé, Kamerun Tempat lahir : 1.92 m Tinggi : bek tengah Posisi : Persib Bandung Klub sekarang Nomor punggung : 6 Karir senior : in (5 : PSM Makassar 30 ma 2004 - 2005 gol) : Persija Jakarta 76 (10) 2006 - 2010 : Persema Malang 7 (0) 2010 (6 bulan) : Persib Bandung 24 (5) 2011

Bobotoh

Persib Kirim kritik dan saran Anda untuk tim Bandung melalui SMS ke nomor

0822-62007740

inilah.com. atau kirim pesan ke email inilahkoran@ tidak Kata-kata tidak disingkat dan jelas, serta akan berbau pornografi dan sara. Pesan Anda dimuat dalam rubrik ‘Gorowok Bobotoh’ di HU INILAHKORAN.

SELAIN piawai dalam membentengi pertahanan timnya. Abanda Herman juga mampu menjebol gawang lawan. Dengan memanfaatkan keunggulan tinggi badan, sundulannya kerap mematikan bagi kiper tim lawan. Ya, sejak berkiprah di Indonesia, Abanda memang memiliki tradisi mencetak gol dalam setiap musimnya. Selama tujuh musim, dia sudah mencetak 19 gol, termasuk 4 gol untuk Persib dalam 13 penampilannya sepanjang putaran kedua Indonesia Super League (ISL) 2010/2011. Tradisi mencetak gol Abanda sudah dimulai ketika dia mengemas satu gol untuk PSM Makassar pada Liga Indonesia (LI) X/2004. Pada musim berikutnya, Abanda mencetak 4 gol. Hijrah ke Persija Jakarta, tradisi membuat gol Abanda tidak berhenti. Selama empat musim bersama Persija, Abanda menyumbangkan 10 gol untuk tim

ieu koran pang sae na keur mah harga na mirah data lengkap gambar jelas tulisan enak d baca nhun ka nu ngadamel koran ieu.. 07827167xxx

abdi teh tiap hari beli inilah koran +ngadukung persib tapi naha dukungan abdi teu di tampil ken di inilah koran besok2 mh harus di tampil kan atuh by bo2toh cimahi - 07825537xxx

Kieu We Ayeuna Mah Sok Riungken,saha Nu Salahna+saha Nu Bener Na Antara MAMIC +DINO ? Urang Damaiken, We Lah Era Ku Batur! Da Ges Karolot Aranjeun Teh! Maruk Alus Kitu Papaseaan Teh Kitu! Cik Atuh Sing Malikir Pepeuriheun Barudak Tauran Wae,pusing Kana Hate Na Ah! Hidup Persib. By DENY BOS TAHU SINGAPARNA MANDIRI 081281422xxx

Ju Maju Maung Bandung Prak Tandang Muga Sing Mnang Ulah Ring Rang Tong Hariwang Trus Maju Prsib Bdg Kalahkn Lawan2mu. Skali Prsib Tetap Prsib ! Skali Inilah Koran Tetap Inilah Koran ! By Yusuf Nova Tasik Gn.Ceuri - 085793453xxx

Yo Ayo ayo PERSIB BNDG... Di Papua... kita harus menang... {Hidup persib} BY : VIKING TASIK - 085890447xxx Ah Rek JUARA Kumaha Geuning Persib Teh! Pelatih Na Ge Teu Akur! Lain Rek Ngamajuken Atuh Ari Ngadon Parasea Mah Euy! BY DENY LOPES SINDANGLAYA SINGAPARNA 081323124xxx

ASAM d’gunung GARAM d’laut sok tah lawan rasa takutmu dan semangat memberikan yg terbaik, eweh nu teu mungkin dlm sepakbola nupenting tnjukeun bhwa pngeran biroeku bs melumat asam jeung asinna persiwa jeung persipura.sok we sing fair play..... by andriansyah bobotoh bogorciomas - 087870514xxx

INILAH/BAMBANG PRASETHYO

ABANDA HERMAN

BERHARAP KADO KEMENANGAN

awas...awas.waspada...lah ka para pemaen ka pengurus2 PERSIB hati2 lah ka oknum wasit jg hakim garis bisi aya setingan para pngadil di lapangan maen di dua papua . hidup PERSIB maju terus doa ku menyertai mu BY KG NTIS TEA BO2TOH SEJATI TI CILEUNYI 087821761xxx BLI kunaon laga Persipura vs Pelita Jaya d tunda dgn alasan Persipura kelelahan setelah maen d LCA...!. Maen bola mah kabeh ge cape jang...nu teu cape mah korupsi ngahakan duit rakyat....!. Soalna loba nu korupsi ayeuna mah... Nuhun ah k inilah koran... mang nden, purwasari karawang 085710651xxx

Semoga dalam tur Papua nanti, Persib berhasil meraih minimal 2 poin. Kegagalan meraih poin saat tur Kalimantan kemarin semoga tidak terjadi lagi. Aan P - 08156010xxx INILAH KORAN moga sukses terus..punten abdi nga rewong da kumaha abdi teh tos teu kiat dai kangen ka PERSIB I LOVE U PULL by tie pasundan 3 - 085861338xxx Asalamualaikum para bobotoh persib,tong hilap doa ken PERSIB BANDUNG supaya menang,ker inilahkoran tong eren-eren na mereken kabar ka bobotoh sadayana.. ageh & ripa cogan VIKING SWISS CIKAMPEK 085777304xxx Mun seug tea mah Viking daek damai jg suporter lainna kaasup Jack mania.,duh bhgia temen urang,lalajo Prsib kamana2 teh bebas.,lain sieun urg mah ku saha2 ge gelut jg sasaha moal mundur,ieu mah pedah we damai itu indah !/ IWA RIVANTHIO-Buahbatu 081809125xxx Pak Umuh!!! Ulah milarian langgir galieun. Ulah moro julang ngaleupaskeun peusing.Salam kenal kanu sok maos Inilah. Ti Abah M2T .Di cipanas cianjur - 081912292xxx

berjuluk Macan Kemayoran itu. Setelah sempat berkostum Persema Malang di awal ISL 2010/2011, Abanda memutuskan meninggalkan klub tersebut ketika tim yang dijuluki Laskar Ken Arok itu menyeberang ke Indonesia Premier League (IPL). Bersama Persib, musim ini dia sudah menyumbangkan satu gol saat Persib menjamu PSMS Medan, Senin (9/1) silam. Gol tandukan Abanda bisa kembali tercipta dalam ujian pertama Persib dalam tur Papua melawan Persiwa Wamena. Tapi, yang terpenting baginya bukanlah target gol melainkan kontribusi demi raihan hasill positif dari tim yang dijuluki Badai Pegunungan Tengah. “Tidak ada target pribadi untuk saya, yang terpenting Persib bisa menang atau paling tidak mencuri poin di sana,” tegas Abanda yang telah mencetak lima gol sampai saat ini. (yusuf alfran/ddy)

Salam buat inilah koran.. Dari bobotoh persib.. Mania.. Ini,lah koran yang selalu menampilkan berita berita. Yang baik..? Buat persib,ku semoga kamu bisa mendapatkan poin,poin baik ku,doakan mu semoga kamu bisa.. Salam dari pari,nunggal.. city..88 cikampek 085319130xxx ‘Bravo Persib’ Faktor cuaca yg sngat dingin d Papua, para pemain Persib hrs bsa Mnjga kebugaran dgn mnum jus jahe biar bsa mnang, d jamin Persib bsa menghncurkn Persiwa & Pspura by : Yahya Nova “Bomber Paseh Tasikmalaya 085315452xxx Hade pisan INILAH KORAN teh kumplit brita na jeng up date deui sputar persib jeng brita olahraga laina,wilujeng tanding k persib mugia tiasa nyandak 6 poin d papua.hidup PERSIB,cing jd jawara isl taun ieu ti mang Ary irwansyah pagarsih - 02128180xxx awas...awas.waspada...lah ka para pemaen ka pengurus2 PERSIB hati2 lah ka oknum wasit jg hakim garis bisi aya setingan para pngadil di lapangan maen di dua papua . hidup PERSIB maju terus doa ku menyertai mu BY KG NTIS TEA BO2TOH SEJATI TI CILEUNYI 087821761xxx SIB’’tong sieun ku hawa tiris,sarua d bandung ge tiris,sok ah gera jd juara,,ngarah rakyat jabar senang,,ka inilah koran cing tampilken klasemen ISL na biar lbh komplit roni,viking BIP sumedang - 082122375xxx inilah k0ran persib th maen na jm sbrh,d siarken na tv apa radi0,?saya th pingin buru” liat persib tarung enk...ya sm0ga dlm pertndingan ini persib bisa mng cukup 0-2 Saja,brav0 persib slmt berjuang ya & inilah koran sm0ga makin sukses !!! 082116862xxx

W!lujeng s!ang para pembaca !n!lahk0ran d.sluruh penjuru pulau jawa bag!an barat hususna d.tanah pasundan buat !nilahk0ran truslah menyuguhkan br!ta2 tntang pers!b dan seni sunda supaya anak2 muda lebih cinta seni trad!si0nal ketibang budaya barat yg meruksak m0ral seni sunda sen! Yg paling banyak dan terp0puler c0nt0hnya angklung calung ja!p0ng degung kacap!an c!anjuran tari t0peng karawang dll slm ti kur!ng pencinta persib jg seni sunda.cep ndank budak pandeglang banten.. Na$y!fa”Na$h!la ~tHe $!$ter~ 087873328xxx Ayo sib bantai persiwa ku yakin persib psti menang,,buat manajemen cpt ambil aja sucau .? By iman viking citepus - 08996020xxx sok SIB lah ulah gimbir ku sasiku ulah ngejat ku sa tunjang beas, sing teuneung ludeung, makalangan,sikat SIB lah bari mawa poin 3 ti PERSIWA, dank leo, KNG - 085295884xxx Haduh aya msalah deui di persib,lamun cek saya mah nya geus pelatih fisik persib ganti da ai rek ngalatih mah kudu disiplin najan hate 100% kpersib ge ai teu disiplin mah kacau,tapi masalah ieu tong di gede2kn bsi ngrusak k smanget pemaen.. 083822253xxx inilah k0ran persib th maen na jm sbrh,d siarken na tv apa radi0,?saya th pingin buru” liat persib tarung enk...ya sm0ga dlm pertndingan ini persib bisa mng cukup 0-2 Saja,brav0 persib slmt berjuang ya & inilah koran sm0ga mkn sukses !!! 082116862xxx abdi teh tiap hari beli inilah koran +ngadukung persib teh tapi naha dukungan abdi teu di tampil ken di inilah koran besok2 mh harus di tampil kan atuh by bo2toh cimahi - 07825537xxx


Rafael Benitez Suksesor Villas-Boas ? NASIB Andre Villas-Boas sebagai pembesut Chelsea kian digoyang, menyusul kekalahan telak 1-3 melawan Napoli dalam leg pertama 16 besar Liga Champions. Kabar terakhir yang beredar dari Inggris menyebutkan,Rafael Benitez menjadi kandidat terkuat pengganti Villas-Boas jika Roman Abramovich habis kesabaran. Abramovich kabarnya juga sempat mendekati Fabio Capello, namun eks pelatih timnas Inggris itu belum

berminat kembali berkiprah di ranah Inggris. Benitez sendiri masih berstatus available sejak dipecat Inter Milan 2010 silam. Dia punya track record bagus di Liga Champions dengan membawa Liverpool juara di Istanbul, Turki. Selain itu Rafa adalah orang yang cukup paham dengan Fernando Torres, striker mahal Chelsea yang tak kunjung menunjukkan produktivitasnya. (bsf)

INILAH GRUP: INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW.INILAH.COM, WWW.INILAHJABAR.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW.JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

inilahkoran - KAMIS 23 FEBRUARI 2012

Ferdinand Diejek Seorang Bocah

>14

Lavezzi: Saya Tak Seperti Maradona

RIO Ferdinand menjadi salah seorang penggawa Manchester United, yang menerima ejekan dari seorang fans pasca kegagalan timnya menembus babak 16 besar Liga Champions. Bek The Red Devils itu menerima ejekan dari seorang bocah ketika dirinya sedang berjalan mengantarkan anaknya ke sekolah di sekitaran kota Manchester, Inggris. “Anda tentunya memiliki kehidupan di luar sepa kbola. Tentu saja anda tidak ingin jika ada seorang bocah yang menertawakan dan mengejek ketika anda sedang mengalami kegagalan,” tutur Ferdinand seperti dikutip The Sun. Meski demikian, Ferdinand tak menganggap serius ejekan bocah tersebut. Dia justru bertekad memenangi Liga Europa bersama United tahun ini. “Itu hal biasa yang bisa terjadi jika anda gagal dalam kompetisi,” tambah mantan pemain West Ham United dan Leeds United itu. (job3/bsf)

STRIKER Napoli, Ezequiel Lavezzi menjadi bintang saat timnya menekuk Chelsea 3-1, Rabu (22/3) dini hari WIB. Dia menyumbangkan dua gol, sebelum Edinson Cavani melengkapi kemenangan kubu tuan rumah. Seusai pertandingan, publik San Paolo sontak mengelu – elukan Lavezzi dan menyetarakannya dengan legenda hidup tim Tango, Diego Armando Maradona. Di masa lalu, Maradona juga merupakan bintang Napoli. Seperti dilansir SkySport, Lavezzi mengaku senang atas pujian tersebut. Namun dia menolak jika dirinya disamakan dengan ‘Si Tangan Tuhan’. “Jangan panggil saya Diego (Maradona), saya ini El Pocho,” seru Lavezzi. (bsf)

EDINSON CAVANI

AP PHOTO/ALFREDO FALCONE, LAPRESSE

NAPOLI 3

V

1 CHELSEA

KREASI

CAVANI

NAPOLI menginjakkan satu kaki di perempat final Liga Champions. Edinson Cavani memegang peranan penting, di balik kemenangan telak 3-1 melawan Chelsea.

DATA FAKTA NAPOLI 3 VS 1 CHELSEA Waktu Tempat Penonton Wasit Man of The Match Gol Kartu Kuning Kartu Merah

: Rabu (22/02/12) ; Kick Off Pukul 02.35 WIB : San Paolo, Napoli : 52494 : Carlos Velasco Carballo : Ezequiel Lavezzi : Napoli ( Ezquiel Lavezzi 39’, 65’, Edinson Cavani 45’+2); Chelsea (Juan Mata) : Napoli (Edinson Cavani); Chelsea (Gary Cahill, Raul Meireles) : (-)

SUSUNAN PEMAIN NAPOLI De Sanctis, Aronica, Campagnaro, Cannavaro, Maggio, Hamsik (Pandev 82’), Zuniga, Gargano, Inler, Cavani, Lavezzi (Dzemaili 74’) CHELSEA Cech, Ivanovic, Luiz, Cahill, Bosingwa (Cole 12’), Ramires, Meireles (Essien 70’), Malouda (Lampard 70’), Mata, Drogba, Sturridge

Partenopei menjamu The Blues di San Paolo dalam leg pertama babak 16 besar. Jauh-jauh hari jelang laga berlangsung, Cavani sudah melontarkan ancaman buat kubu lawan. Pembuktian pun dipertontonkan penyerang internasional Uruguay ini. Cavani memang hanya mencetak satu gol di massa injury time. Tetapi, dua gol lainnya yang dilesakkan Ezquiel Lavezzi tidak terlepas dari kreasi ujung tombak bertubuh jangkung ini. Dua assist plus satu gol, kembali menegaskan sosok Cavani sebagai penyerang yang punya k e -

mampuan komplet. “Ini pertandingan yang luar biasa buat semua orang dan kami mempersiapkannya dengan sempurna. Di akhir pertandinga kami akhirnya menyadari kami memenangi pertandingan yang sulit menghadapi tim top dunia,” sahut Cavani usai pertandingan. Cavani mampu melanjutkan statistik bagus yang dia miliki di musim perdananya berlaga di Liga Champions. Total dia sudah mencetak lima gol dari enam tembakan yang dilepaskan. “Di (kompetisi) Eropa ada ruang lebih untuk menyerang, karena tim selalu bermain untuk menang. Sementara di ajang domestik beberapa lawan memilih bertahan untuk dapat poin atau mencoba melakukan serangan balik,” tuntasnya. Dalam pertandingan ini, Napoli tidak didampingi pelatih Walter Mazzari yang harus menjalani skorsing.

CSKA MOSCOW 1

V

Presiden klub Aurelio De Laurentiis, justru memandang hal tersebut berdampak positif terhadap performa para pemain. Dengan tidak ada sosok pelatih di bench cadangan, dia menganggap seluruh penggawa mengemban tanggung jawab yang lebih besar ketimbang biasanya. “Tanpa pelatih di bangku cadangan, tim tampaknya mengambil lebih banyak tanggung jawab mengingat mereka paham tak boleh melakukan kesalahan. Begitu banyak malam magis dalam beberapa tahun terakhir dan ini merupakan salah satunya,” ujarnya. Mazzari yang mengamati laga di tribun penonton, sedikit menyesalkan hasil akhir. Dia menganggap, Napoli berpeluang menggasak lawannya itu dengan skor 4-1 di Sao Paulo. Ada beberapa peluang emas, yang memang gagal dimaksimalkan para penggawa Napoli. “Kami menciptakan banyak peluang

dan sangat disayangkan peluang Christian Maggio tidak menjadi gol ke empat kami. Peluang Magio itu meninggalkan sedikit kekecewaan karena itu akan membuat kami bisa lebih santai di leg kedua nanti,” katanya. Terlepas dari itu, Mazzarri mengaku tetap bangga dengan anak asuhnya. Eks pelatih Sampdoria itu mengaku sangat senang timnya telah menunjukkan peningkatan dalam hal profesionalitas serta kepercayaan diri di pertandingan tersebut. “Saya suka penampilan tim ini dari segala aspek. Kami hanya menderita selama sepuluh menit awal. Tim ini telah menunjukkan perkembangan dari sisi profesionalitas dan kepercayaan diri terutama setelah gol bodoh Juan Mata,” tandasnya. Sementara itu, pelatih Chelsea Andre Villas-Boas semakin menjadi sorotan pascakekalahan ini.

Sebelum laga berlangsung, dia bahkan beradu mulut dengan dua penggawa penting, Ashley Cole dan Frank Lampard. Kedua pemain itu pun akhirnya urung tampil sebagai starter. Tetapi eks pelatih FC Porto itu berkilah. Menurutnya, pemilihan skuad inti murni berdasarkan kebutuhan taktik. Disamping itu, lanjutnya, Ashley Cole tidak menjadi starter karena baru saja pulih dari cedera. “Anda dapat memiliki pendapat, tetapi itu didasarkan pada apa yang terbaik bagi tim di pikiran saya. Setiap penjelasan sekarang tidak berguna untuk hasil pertandingan, jadi tak perlu lagi. Hal itu sangat bisa dimengerti,” tutup Villas-Boas. (bsf )

AP PHOTO/IVAN SEKRETAREV

1 REAL MADRID

Menanti Pelampiasan di Bernabeu REAL Madrid dibuat frustrasi. Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan hanya pulang dengan satu poin, saat melawat ke markas CSKA Moscow, Rabu (22/2) dini hari WIB. Menjalani laga di Luzhniki Stadium, Los Merengues dipaksa berjubaku dengan suhu udara yang mencapai lima derajat celcius. Kondisi itu memang berpengaruh terhadap konsentrasi bermain para penggawa Madrid. Unggul lebih dulu melalui gol Cristiano Ronaldo, Madrid

dipaksa berbagi angka setelah Pontus Wernbloom menyamakan kedudukan di masa injury time. “Saya sedikit frustrasi, tapi 1-1 bukanlah drama. Kami bisa menang di kandang. Kami meraih hasil 1-1, dan itu tak terasa menyenangkan, itu bukan drama. Itu terjadi tahun lalu di Lyon dan kami memenangi pertandingan,” sahut Mourinho dilansir situs resmi UEFA. Keyakinan bisa menang di Santiago Bernabeu didasari kondisi permukaan rumput yang berbeda. Luzhniki Stadium yang menggelar laga tersebut menggunakan rum-

put buatan, berbeda dengan rumput asli di Bernabeu. “Yang terpenting adalah lapangannya akan berbeda. Lawan punya sedikit keuntungan, tapi kami harus bekerja keras dan akhirnya bisa bikin gol,” tuntas Mourinho. Hasil imbang ini seakan menegaskan kembali, Rusia bukan tempat yang ramah untuk Madrid. Di sana pula Madrid baru saja kebobolan gol tandang pertamanya di Liga Champions musim ini. “Mereka punya para pemain di lini serang yang sangat cepat dan memiliki pergerakan dan kualitas bagus. Kami seharusnya bisa menang tetapi

memang hasilnya bercerita lain. Kami sekarang harus melupakannya,” tambah defender Sergio Ramos. Sementara itu pelatih CSKA, Leonid Slutsky mengakui Real Madrid masih tetap menjadi tim favorit Meski demikian Slutsky tetap optimistis tim asuhannya ini masih memiliki kesempatan untuk memberikan kejutan saat tampil di Spanyol pada Maret mendatang. “Madrid masih tetap favorit tetapi hasil pertandingan ini telah memberikan kami harapan untuk memperoleh hasil bagus di leg kedua nanti,” tegasnya. (bsf )

PENYEIMBANG: Penyerang CSKA, Pontus Wernbloom (kedua dari kiri) merayakan gol ke gawang Real Madrid, dalam leg pertama 16 besar Liga Champions, Rabu (22/2) dini hari WIB.


Henry Segera Bangun Akuarium THIERY Henry berencana merenovasi total rumahnya, dengan biaya 5,9 juta pound. Caught Offside melansir, eks penyerang Arsenal itu berencana membangun akuarium raksasa di rumah yang berlokasi di London Utara tersebut. Rumah tersebut dibeli Henry tahun 1999 lalu dan disebut-sebut sebagai salah satu contoh

terbaik dari arsitektur modern di Inggris. Akuarium raksasa tersebut akan menampung lebih dari 5 ribu galon air dan rencananya akan diisi 300 lebih berbagai jenis ikan dan biota air lainnya. Sejumlah pihak menilai rencana Henry tersebut sebagai sebuah tindakan pemborosan, namun ada pula yang menganggap hal itu wajar. (bsf)

>15

INILAH GRUP: INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW.INILAH.COM, WWW.INILAHJABAR.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW.JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

inilahkoran - KAMIS 23 FEBRUARI 2012

NET

MANCHESTER UNITED

V

AJAX AMSTERDAM

BEBAN RINGAN

LIVE vs Ajax United r e t s e IB Manch 00.00 W

BENARKAH tiket perdelapan final Europa League sudah digenggam Manchester United? Belum tentu karena masih ada leg kedua. “Tetapi Ajax tak akan berbuat banyak di Old Trafford,” cetus Johan Cruyff.

Wayne Rooney

4/2)

jumat (2

FABIO DE GEA

FERDINAND

KUBU Setan Merah punya beban yang terbilang ringan melakoni leg kedua, Jumat (24/2) dini hari WIB. Selain berstatus tuan rumah, Wayne Rooney dan kawan-kawan punya bekal bagus dengan kemenangan 2-0 di Amsterdam Arena, pekan lalu. Legendaris Ajax, Johan Cruyff menilai perjuangan bekas timnya itu terbilang mustahil. Dia memaparkan perbedaan kualitas yang begitu kentara. Cruyff berkata, “Ajax masih dihuni pemain-pemain muda yang tak tahu cara mengatasi tekanan di sebuah pertandingan besar,” “Banyak pemain muda di Ajax, tapi dengan pemain berpengalaman semacam Wayne Rooney dan Rio Ferdinand, bisa dilihat perbedaan kualitas Ajax sedikit di bawah mereka. Bagi saya butuh upaya keras agar Ajax bisa selangkah lebih maju,” lanjutnya. Pria kelahiran Amsterdam 25 April 1947 ini lantas mengungkapkan penurunan kualitas yang dialami Ajax dalam dua tahun terakhir. De Godenzonen dianggapnya tak lagi bisa bersaing dengan tim-tim besar di Eropa. Cruff pun lantas menyebut pertemuan dengan United, se­ bagai suatu kesialan yang harus dijalani skuad besutan Frank De Boer itu. “Klub-klub Belanda lain mampu menang di Liga Europa, kecuali Ajax. Tapi harus diingat Manchester United dua kali le­ bih besar daripada Steaua Bu­cha­rest, Trabzonspor, dan An­ derlecht (klub-klub yang dihadapi berturut-turut oleh FC Twente, PSV Eindhoven, dan AZ Alkmaar,” pungkas Cruyff. Sikap pesimistis Cruyff,

VER-

ternyata dibenarkan Frank De Boer. Sang Pelatih ogah mematok target ketika menghadapi United di Old Trafford. Dia hanya meminta timnya tampil maksimal, sembari berharap dinaungi dewi fortuna. “Saya realistis, saya tidak berharap banyak bisa menang di Old Trafford. Namun, kami akan pergi ke sana dengan pengalaman yang kami punya dan berharap memiliki malam yang fantastis,” ujar De Boer De Boer memang enggan mematikan keyakinan. Dia mencoba membangkitkan semangat bertanding para pemain. Mantan gelandang timnas Belanda ini lantas meminta para penyerang, agar memaksimalkan peluang sekecil apapun. “Untuk mengalahkan tim seperti Manchester United, semua tim harus bermain 100 persen dan membutuhkan sedikit keberuntungan. Perbedaan besar antara kami dan tim-tim besar Eropa adalah bahwa mereka hanya membutuhkan kesempatan kecil untuk mencetak gol. Kami memiliki peluang itu, tetapi tidak bisa memanfaatkannya,” tuturnya. Di kubu tuan rumah, striker Javier Hernandez memandang Ajax tetap berpotensi memberikan ancaman. Dia tak begitu saja mengenyampingkan sejarah Ajax, yang pernah berjaya di level Eropa sepuluh tahun lalu. “Ajax adalah tim yang memiliki sejarah besar dalam sepak bola Eropa, mereka juga merupakan tim yang kuat. Beruntung kami berhasil mencetak dua gol di kandang mereka,” ujarnya. Chicarito bertekad tampil maksimal dalam 90 menit waktu pertandingan. Dia sama sekali tidak menganggap timnya sudah di atas angin, dengan keuntungan mencetak dua gol di kandang lawan. United memang hanya butuh hasil imbang, atau kalah dengan selisih gol untuk memastikan tiket lolos. “Ini adalah laga dengan dua leg. Meski telah memenangi laga pertama, kami tidak boleh jemawa akan lolos ke babak berikutnya. Masih ada satu laga lagi yang akan menentukan. Meski begitu gol tandang tersebut adalah modal baik untuk kami,” pungkas penyerang Meksiko itu. (bsf )

AISSATI

CARRICK

LIMA LAGA TERAKHIR MANCHESTER UNITED DE JONG SCHOLES

EVANS

ROONEY

SULEJMANI

ALDERWEIRELD ERIKSEN

PHIL JONES

NANI YOUNG

CHICARITO

KOPPERS

, OZBILIZ

17/02/12: Ajax Amsterdam 0 – 2 Manchester United Liverpool 11/02/02: Manchester United 2 – 1 05/02/12: Chelsea 3 – 3 Manchester United 01/02/12: Manchester United 2 – 1 Stoke City 28/01/12: Liverpool 2 – 1 Manchester United HEAD TO HEAD anchester United 17/02/12: Ajax Amsterdam 0 – 2 M

BULYKIN

MANCHESTER UNITED (4-4-2) PELATIH: SIR ALEX FERGUSON

ATLETICO MADRID

AJAX AMSTERDAM (4-4-2) PELATIH: FRANK DE BOER

V

LIMA LAGA TERAKHIR AJAX AMSTERDAM 19/02/12: Ajax Amsterdam 17/02/12: Ajax Amsterdam 12/02/12: Nac Breda 05/02/12: Ajax Amsterdam 29/02/12: Feyernoord Rotterdam

4 – 1 Nec Nijmegen 0 – 2 Manchester United 0 – 2 Ajax Amsterdam 0 – 2 Fc Utrecht 4 – 2 Ajax Amstedam

LAZIO

Misi yang Belum Tuntas ATLETICO Madrid boleh di atas angin. Peluang mereka melaju ke perempat final begitu terbuka, menyusul kemenangan 1-3 di markas Lazio. Tetapi, skuad besutan Diego Simeone ogah jemawa. Masih ada leg kedua di Vicente Calderon, Jumat (24/2) dini hari WIB, yang harus mereka tuntaskan. Penyerang Radamel Falcao pun mengingatkan rekan-rekannya, agar tetap menunjukkan performa terbaik. Bertandang ke Olimpico pekan lalu, Atletico secara mengejutkan memetik hasil gemilang lewat skor 3-1. Mereka pun hanya butuh hasil imbang, atau kalah dengan selisih satu gol, di pertemuan kedua nanti. Sebuah hal yang sangat realistis diraih, jika berkaca rekor kandang Atletico yang terbilang mulus di musim ini. Atletico begitu bagus dengan

meraup tiga kemenangan di fase grup. Mengalahkan Celtic (2-0), Rennes (3-1) dan Udinese (4-0). Sementara itu Lazio pada tiga laga away di fase grup hanya mampu meraih dua kali hasil imbang dan sekali kalah. Menilik rekor itu boleh jadi Atletico akan diunggulkan menyegel tiket ke perdelapanfinal sekaligus mengalahkan Biancoceleste untuk kedua kalinya. Tapi Falcao, yang mencetak dua gol di leg pertama, mewantiwanti Atletico untuk tak bermain setengah hati di laga itu. Penyerang asal Kolombia itu menilai Lazio bisa saja memberi kejutan untuk timnya. Sama se­ perti saat Atletico melakukannya di Roma pekan lalu. “Kami hanya baru bermain selama 90 menit dan laga ini belumlah usai,” ujar Falcao di situs resmi UEFA. Di semua lini, lanjut Falcao, Lazio dihuni pemain yang punya kualitas mumpuni. Sedikit saja

lengah, mereka bakal menyuguhkan mimpi buruk. Falcao ingin timnya tetap tampil dengan sikap waspada dan menganggap hasil akhir harus berujung kemenangan. “Lazio adalah tim yang berbahaya dan kami tidak boleh berpikir mereka bukanlah ancam­ an. Kami harus menunjukkan penampilan yang sama seperti leg pertama dan menunjukkan penampilan terbaik kami di Madrid,” pungkas Falcao. ( bsf ) PERKIRAAN PEMAIN Atletico Madrid (4-5-1) Pelatih: Diego Simeone

JADWAL LEG KEDUA

Courtois (GK) Miranda, Luis, Godin, Kasmirski (B) Gabriel, Merida, Koke, Adrian, Juanfran (T) Falcao (D)

32 Besar Europa League (24/02/12)

Lazio (4-4-2) Pelatih : Eduardo Reja Marchetti (GK), Zauri, Dias, Ledesma, Matuzalem (B) Hernanes, Gonzalez, Candreva, Lulic (T) Klose, Alfaro (D)

Metalist Kharkiv vs Slazburg (4-0) Olympiakos vs Rubin Kazan (1-0) Sporting Lisbon vs Legia Warsaw (2-2) FC Twente vs Steaua (1-0) Schalke 04 vs Viktoria Plzen (1-1) Atletico Madrid vs Lazio (3-1) Standard Liege vs Wisla (1-1) Catatan: Angka di dalam kurung menunjukkan hasil leg pertama

WASPADA: Penyerang Atletico Madrid, Radalmel Falcao (kanan) tetap mewaspadai Lazio jelang bentrok leg kedua 32 besar Europa League, Jumat (24/2) dini hari WIB.


N

SELEBRITAS - KAMIS 23 FEBRUARI 2012

FOTO/NET

SELENA Gomez mengungkap kalau dia bukan anak populer di sekolah. Artis berusia 19 tahun ini mengaku, tak memiliki banyak teman di sekolah. Bahkan tidak pernah berkencan dengan cowok. Tapi kini pacar superstar remaja Justin Bieber ini, justru bisa menjadi artis remaja terpopuler. “Saya bukan anak populer di sekolah. Saya hanya punya dua teman, saya hanya duduk di belakang ruangan dan menyelesaikan tugas,” terang Selena, seperti dikutip Dailymail. (ferry noviandi/rey) INILAH GRUP: INILAH KORAN PORTAL NEWS : WWW. INILAH.COM, WWW. INILAHJABAR.COM, WWW.YANGMUDA.COM, WWW. JAKARTAPRESS.COM MAJALAH INILAH REVIEW

Nova Bawakan Hits Stinky

Antonio Perankan Picasso

BARU saja terjun di industri musik, artis Nova Eliza langsung dapat kesempatan besar berduet dengan grup band era 90-an, Stinky. Nova diminta mengisi acara ulang tahun Stinky dan membawakan salah satu lagu hits Stinky, Mungkinkah. “Hari ini jadwal aku latihan sama Stinky,

AKTOR Antonio Banderas siap memerankan pelukis ternama Pablo Picasso dalam film terbaru, 33 Day. Mengutip femalefirst, Selasa (21/2), pemeran Alejandro dalam film Zorro ini akan memerankan pelukis surealis ini dalam film biografi Pablo Picasso. Film digarap sutradara Carlos Saura ini mengangkat kisah

Kalau momongan kami lebih menunggu Yang di Atas. Kalau sudah waktunya diberi anak, pasti diberikan.

DHEA ANANDA

>16

Selena Tidak Populer

bantuin untuk acara anniversary. Aku membawakan dua lagu, satu laguku Putus Sambung Terus dan lagu Stinky, Mungkinkah yang terkenal banget,” terang Nova saat ditemui di sela-sela latihan di Studio Beppop, kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (21/2) (aris danu cahyono/rey)

i s a r i p s In uat Suami B

DUA tahun berlalu, Dhea dan Ariel semakin menemukan sisi romantis hidup berumah tangga.

D

alam berbagai kesempatan Dhea Ananda yang disunting gitaris band Nidji, Ariel, selalu terlihat mesra. Bukan sekadar tampilan bahasa tubuh, tetapi juga melalui kata-kata manis yang diungkapkan. Bagi Ariel, sang istri merupakan inspirasi bagi karya-karyanya. Tentu saja ungkapan itu spontan membuat pemilik nama lengkap Nadia Budi Ananda ini tersipu. “Aku beruntung memiliki dia. Dia jadi kekuatan dan inspirasi buat aku. Ada satu lagu yang isinya tentang dia,” ungkap Ariel saat ditemui bersama Dhea di Studio Hanggar, Pancoran, Jakarta Selatan, Selasa (21/2). Ternyata inspirasi yang dimaksud Ariel juga

merembet ke soal penampilan. Dhea dan Ariel kini kompak memakai kawat gigi. “Iya, kita baru pasang kawat gigi bareng tahun lalu. Awalnya aku yang pakai duluan, terus sebulan kemudian dia juga pasang,” kata Dhea sambil tersenyum lepas. Perempuan kelahiran Jakarta, 25 Mei 1986 yang juga dikenal lewat film In The Name Of Love (2008) dan beberapa sinetron ini mengatakan, rencananya dia dan suami menggunakan kawat gigi selama setahun. “Sebenarnya bukan semata karena penampilan. Kebetulan kita punya masalah gigi yang sama. Jadi sakitnya waktu pasang behel sama-sama bisa merasakan. Rencananya setahun sudah bisa lepas kawat giginya,” ujar Dhea sambil melirik ke arah Ariel. Saat ini pasangan muda yang resmi menikah 9 Agustus 2009, sedang menanti hadirnya momongan. Meskipun sangat berharap, mereka mengaku pasrah. “Kalau momongan kami lebih menunggu Yang di Atas. Kalau sudah waktunya diberi anak, pasti diberikan. Tapi kami enggak santai-santai juga. Kami sudah mikir kalau nanti punya anak, sekolahnya bagaimana. Pokoknya sudah ter-planning lah,” kata Dhea. (aris danu cahyono/net/rey)

hubungan antara Picasso dan kekasih asal Prancis, Dora Marr, saat melukis masterpiece Guernica. Kepada koran El Pais, aktor berusia 51 tahun ini mengatakan, Picasso yang meninggal di tahun 1973, adalah karakter yang mengikuti dia untuk waktu yang lama. (arief bayuaji/rey) INILAH/ZAINUL MUKHTAR APIP

Arman Effendi Tutup Usia AKTOR kawakan asal Kabupaten Garut, Arman Efendi meninggal dunia setelah sempat menjalani perawatan di RSU dr Slamet Garut, Rabu (22/2) pukul 09.00 WIB. ‘Bapak Aktor Indonesia’ ini meninggal di pada usia 76 tahun, karena sakit. Menurut istrinya, Siti Faridah (73), Arman yang bernama asli Ahmad Efendi Apip bin KH Muhammad Apipuddin itu masuk ke rumah sakit pada Selasa (21/2) sekitar pukul 14.00 WIB. Sejak itu, kondisinya terus memburuk hingga akhirnya menghembuskan nafas terakhirnya keesokan paginya. “Bapak sebenarnya sudah lama menderita sakit. Beberapa kali masuk rumah sakit. Kondisinya kadang agak membaik, kadang mengkhawatirkan. Kemarin itu kondisinya memburuk. Jadi kita bawa Bapak ke rumah sakit,” kata Siti Farida FOTO NET ketika ditemui di rumahnya, di Jalan Ahmad Yani RT 04/17 Kampung Koropeak Kelurahan Kota Wetan Kecamatan Garut Kota. Arman yang lahir di Garut pada 12 Agustus 1938 itu meninggalkan satu istri dan lima anak. Jenazah Arman dimakamkan di pemakaman keluarga di Kampung Dangdeur Desa Suci Kecamatan Karangpawitan. Karier Arman di dunia perfilman dimulai pada 1963, ketika Sutradara Asrul Sani datang ke Garut untuk syuting film Tauhid. Arman yang lulusan sekolah guru agama dipilih ikut bermain film karena pandai mengaji. (zainul mukhtar apip/rey)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.