1 minute read

Polyester Spandex

Next Article
Scuba

Scuba

Advertisement

polyester spandex

Kain polyester spandex merupakan salah satu jenis kain yang dibuat dari bahan dasar polyester (PE) yang dipadukan dengan serat spandex. Bentuk sekilas mirip kain kaos atau katun tetapi bahannya lebih tipis sehingga harga jualnya pun terbilang murah.

Kain polyester spandex baik untuk segala jenis keperluan. Dapat digunakan sebagai bahan dasar dress dan kreasi garmen lainnya. Kain poliester yang elastis memungkinkan penggunaan yang mudah dan nyaman berkat karakteristik elastis dari bahan ini. Kain polyester spandex juga populer digunakan untuk sublimasi pewarna, memungkinkan konsumen untuk mencetak desain langsung ke kain. Hal ni sangat bagus untuk membuat pakaian yang unik atau dekorasi khusus untuk dekorasi acara atau perabotan.

Ciri-ciri bahan polyester spandex adalah; bahannya licin. Meskipun bahan tipis, namun bahan ini kuat dan lebih awet jika dibandingkan dengan jenis bahan katun yang biasa. Bahan ini cenderung lebih ketat dan bahan kainnya agak panas apabila prosentase polyester nya tinggi, nyaman saat digunakan, memiliki sifat elastis yang tinggi, tidak membatasi ruang gerak bagi yang memakainya, mampu mempertahankan ukuran aslinya, sehingga kain ini jika direnggangkan maka tidak akan cepat rusak, bahan akan menempel pada tubuh sehingga jika dikenakan akan menampilkan bentuk tubuh pemakainya.

Kelebihan kain ini adalah tidak mudah berkerut, tahan terhadap asam dan akali, termasuk juga keringat, air laut serta suntan lotion (sejenis lotion yang berguna untuk menggelapkan kulit). Selain itu, bahan ini juga memiliki ketahanan warna yang lebih tahan, sehingga warna kain tidak cepat pudar. Bahan ini juga tahan terhadap sinar ultraviolet dan minyak dari kulit. Sehingga jika kain terpapar dengan ke dua bahan tersebut tidak akan cepat rusak.

Kekurangan kain ini adalah daya serapnya yang kurang baik, menimbulkan bau tidak enak dan infeksi ragi, licinnya kain juga dapat membahayakan penggunanya dalam aktivitas sehari-hari, sensitif terhadap panas, kurang cocok dijadikan pakaian olahraga.

This article is from: