Buletin63 edisi #2 agustus 2014

Page 1

63

EDISI

II agustus 2014

Buletin 63 edisi kedua bulan Agustus 2014 telah hadir! Fokus buletin edisi kedua ini adalah artikel mengenai 3 kegiatan yang telah dilaksanakan pada Juli 2014 oleh HME FT-UB yaitu Sahur On The Road (SOTR), dan Bakti Sosial HME FT-UB Pada buletin kali ini juga akan diberitakan mengenai hasil kegiatan Rapat Keluarga HME FT-UB yang dilaksanakan oleh BPME pada tanggal 22 Juli 2014 lalu serta jadwal penting di Teknik Elektro untuk bulan Agustus 2014. Terakhir, segenap tim redaksi Buletin 63 mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1435H, mohon maaf lahir dan batin. Selamat membaca! 6..3..Elektro Teknik!

SAHUR ON THE ROAD

13 JULI Bulan Ramadhan memang selalu menjadi bulan yang sangat spesial. Tidak hanya dikarenakan kita diwajibkan melaksanakan ibadah puasa, di bulan ini juga menjadi momen yang sangat tepat untuk saling mengasihi sesama manusia tanpa memandang apa pun. Memang sebenarnya tidak hanya di bulan puasa saja kita aktif membantu orang - orang yang membutuhkan, setiap saat uluran tangan dari kita selalu dinantikan oleh mereka. Tidak ingin ketinggalan dengan momen satu ini,

Eksekutif Mahasiswa Teknik Elektro (EME) HME FT-UB dengan departemen internalnya memfasilitasi mahasiswa/i TEUB untuk turut berpartisipasi dalam berbagi kepada sesama melalui event Sahur On The Road (SOTR). SOTR merupakan salah satu kegiatan yang rutin dilaksanakan tiap tahunnya. S OT R dilaksanakan pada Minggu tanggal 13 Juli 2014 dengan 90 mahasiswa/i Teknik Elektro Universitas Brawijaya yang ikut berpartisipasi dalam acara ini. Tepat pukul 01.00 dini

hari kegiatan dimulai, diawali dengan doa bersama dan briefing rute yang akan dilewati nantinya, rombongan kemudian bergerak melewati rute Jl. Soekarno-Hatta, Jl. Gempol, Jl. Panglima Sudirman, dan sekitarnya sambil membagikan makanan sahur berupa nasi kotak kepada yang orang - orang membutuhkan. Setelah selesai membagikan makanan sahur sepanjang rute tersebut. Kegiatan S OT R diakhiri dengan sahur bersama di Merbabu Family Park. (AM)

BULETIN63 EDISI II - AGUSTUS 2014 DEPARTEMEN MEDIA INFORMASI HME FT-UB


63

NOBAR WORLD HME CUP 2014 BAKTI SOSIAL FT-UB

19 JULI

“Dan nafkahkanlah (harta kalian) di jalan Allah.” (QS Al-Baqarah:195)

Ramadhan tiba, hati pun riang. Segala bentuk amalan baik dikerjakan agar menjadi p r i ba d i y a n g l e b i h ba i k setelahnya. Seolah tak ingin kehilangan momen, HME FTUB turut serta membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan melalui kegiatan Bakti Sosial. K e g i a t a n i n i diselenggarakan pada Ahad, 20 Juli 2014 di Panti Asuhan Al-Husna yang dikoordinasi oleh Departemen Eksternal.

Persiapan dimulai pada pukul 11.00 W I B dengan berkumpul di gedung HME dan tiba di Panti Asuhan sekitar pukul 13.00 W I B. Untuk membaurkan suasana, kegiatan terlebih dahulu diawali dengan nonton film animasi bersama. Pukul 15.00 W I B dilaksanakan sholat Ashar berjamaah dan setelah itu kegiatan secara resmi dibuka dengan sambutan dari Ketua Pelaksana, Ketua EME, Pengurus Panti, dan Dosen. Dari pihak dosen diwakili oleh Pak Eka Maulana yang

juga turut memberikan tausyiah hingga pukul 16.45 WIB. Kemudian ditambah dengan tausyiah dari kenalan pengurus panti yang kebetulan juga datang pada saat yang sama. Akhirnya adzan Maghrib pun berkumandang, pukul 17.25 WIB dilakukan berbuka puasa dan sholat bersama. Kegiatan pun diakhiri dengan foto bersama pada 18.20 WIB. Sedikit pesan dari Pak Eka Maulana yang dikutip dari tausyiah beliau yaitu, semoga kegiatan ini bisa rutin dilaksanakan bahkan tidak hanya saat Ramadhan saja. Harapannya di waktu yang akan datang kegiatan seperti ini akan lebih sering diadakan agar kita semakin peduli terhadap mereka yang membutuhkan. (RW)

5 ELECTRICAL ENGINEERING FACTS Tahukah anda, pelawak “Mr.Bean” & “Cak Lontong” merupakan sarjana teknik elektro, “Mr. Bean” atau Rowan Atkinson adalah seorang sarjana teknik elektro dari New Castle University, sedangkan “Cak Lontong” atau Lis Hartono adalah sarjana teknik elektro dari Institut Teknologi Surabaya.

1

0V

650 V .00

Tahukah anda, dalam rentang waktu kurang dari 1 detik, sambaran petir dapat memicu tegangan hingga 3 juta volt

5

Tahukan anda, Islandia merupakan negara pertama di dunia yang menerapakan semua supply listriknya melalui renewable energi

BULETIN63 EDISI II - AGUSTUS 2014 DEPARTEMEN MEDIA INFORMASI HME FT-UB

1d

eti

k=

4

Tahukah anda, seekor belut listrik dapat menghasilkan kejutan listrik hingga 650 volt.

00

3

Tahukah anda, listrik adalah salah satu dari lima penyebab utama kematian di tempat kerja.

3.0

2


63

RAPAT KELUARGA HME FT-UB

22 JULI

B a g i Ke l u a rg a B e s a r Mahasiswa Elektro, tentunya sudah tidak asing lagi dengan Rapat Keluarga atau lebih nyaman disebut Rakel. Rakel m e r u pa k a n m u s y a w a r a h setiap angkatan aktif dalam KBME untuk menentukan suatu mufakat. Dan pada tanggal 22 Juli lalu BPME mengadakan rapat keluarga Rapat keluarga kali ini bertempat di gedung HME sejak pukul 9 hingga hampir jam 5 sore. Kegiatan ini dimoderasi oleh BPME. Tiap angkatan diwajibkan mengirim perwakilan untuk hadir dalam rapat tersebut agar hasil rapat keluarga nantinya sudah mendapat masukan dari berbagai angkatan, dan dalam rapat kali ini yang hadir adalah angkatan 2011, 2012, dan 2013. Tema yang dibahas

dalam rapat tersebut adalah surat keaktifan dan kepanitiaan Essential. Surat keaktifan adalah surat keterangan yang menyatakan keikutsertaan seseorang dalam kepanitiaan / keorganisasian di lingkungan internal UB. Surat keaktifan ini penting karena salah satu faktor yang menentukan seorang mahasiswa lulus atau tidak adalah nilai keaktifan yang didapat dari keaktifan mahasiswa tersebut. Nilai keaktifan bisa didapat dengan cara menjadi panitia dalam serangkaian acara atau bergabung ke organisasi universitas di lingkup universitas sampai jurusan. Semakin besar tanggung jawab mahasiswa dalam kepanitiaan tersebut maka n i l a i y a n g d i d a pa t j u g a

PROSEDUR PEMILIHAN KETUA PELAKSANA ESSENTIAL 1. 2. 3. 4.

Pembahasan Kriteria Mencalonkan diri Dicalonkan (diwajibkan hadir pada saat rakel) Fit and Propper a. Di lakukan pada rakel selanjutnya b. Mekanisme dikembalikan pada forum 5. Musyawarah oleh calon yang telah di fit and proper.

semakin banyak, seperti nilai ketua umum yang lebih tinggi dari bendahara. Dalam rapat lalu, seberapa besar porsi nilai-nilai tersebut masih belum ditentukan sehingga membutuhkan rapat keluarga berikutnya. Selanjutnya yang dibahas adalah kepanitiaan Essential, Essential merupakan singkatan dari Electrical Science and Art Festival yang diadakan setiap tahun, dimana kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan Teknik Elektro ke khalayak umum. Pembahasan pada rapat lalu adalah pemilihan ketua pelaksana. Oleh karena itu diperlukan beberapa tahap untuk menentukan siapa yang pantas dan mampu memikul posisi tersebut. Pertama yang diperlukan adalah penentuan bagaimana kriteria seorang ketua pelaksana itu , ketua pelaksana harus punya t a n g g u n g j a w a b b e s a r, banyak koneksi, tegas, berkomitmen serta visi misi untuk Essential jelas disertai ide. Kedua, untuk prosedur pemilihan akan diadakan Open Recruitment bagi yang ingin menempati posisi ketua pelaksana dan terakhir akan diadakan fit & proper test pada rapat keluarga selanjutnya untuk masing masing calon. (AAB)

BULETIN63 EDISI II - AGUSTUS 2014 DEPARTEMEN MEDIA INFORMASI HME FT-UB


4 5 6 7 8 9 10

11 12 13 14 15 16 17

18 19 20 21 22 23 24

25 26 27 28 29 30 31

eeccis

28 29 30 31 1 2 3

REGISTRASI AKADEMIK SEMESTER GANJIL 2014/2015

TIMELINE KEGIATAN TEUB AGUSTUS 2014

18 - 29 Agustus 2014: Registrasi Akademik Semester Ganjil 2014/2015 27 - 28 Agustus 2014: Seminar EECCIS 2014 hme.ub.ac.id

Selamat Hari Raya IDUL FITRI 1345H MOHON MAAF LAHIR DAN BATIN -TIM REDAKSI BULETIN63

BULETIN63 EDISI II - AGUSTUS 2014 DEPARTEMEN MEDIA INFORMASI HME FT-UB

DEPARTEMEN MEDIA & INFORMASI HME FT-UB

@hme_ftub

TIM REDAKSI Penanggung Jawab: Intan Pranestya Rahayu Pimpinan Redaksi: Swaraka Maulana P. Editor: Agung Handoko Reporter: Irsalina Dini H., Rizki Ramadityo, Rio Wicaksono, Ahmad Fajar R., Achmad Aburizal Bakri, Firman Adendro, Adistya Fajar, Eka Citra A., Reza Sufi Al Kamil, Firohman, Ana Muslimah, Maulidani Rakhmad


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.