Harian waktu edisi 59 12 mei 2017

Page 1

TERBIT SETIAP HARI e-mail: redaksi.waktu@gmail.com Redaksi: 087 714 626 412 Iklan | Berlangganan: 085 722 299 883 website: www.waktunews.com Alamat: Jalan Didi Prawirakusumah No.3 Kelurahan Solokpandan Cianjur

Rp3.000

facebook Harian Waktu

EDISI: 59 |JUMAT| 12 MEI 2017

Yadi Mulyadi SH PLT Sekretaris DPC Partai Demokrat Kabupaten Cianjur

@twitter @HarianWaktu

Prof. Dr. H. Susilo Bambang Yudhoyono Ketua Umum Partai Demokrat

H. Wawan Setiawan SH PLT Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Cianjur

path Harian Waktu

istagram Harian Waktu

Dr. Hinca Ip Pandjaitan SH. MH. ACCS Sekretaris Jenderal Partai Demokrat

Sejumlah Korban Menjalani Perawatan di RS dan Puskesmas

ISMAT NASRULLOH/HARIAN WAKTU

ARAHAN : Bupati Cianjur Irvan Rivano Muchtar memberikan arahan kepada para kepala sekolah SMPN yang lulus selesi di BLK Cianjur Rabu (10/05)

Pasca Lulus Seleksi Harus Bekerja Sunggung-Sungguh

Bupati Warning Kepala Sekolah SMPN

Tengak Miras Oplosan, Tiga Warga Tewas

CIANJUR- Sebanyak 151 orang kepala SMPN yang telah lulus seleksi telah diberikan pengarahan oleh Bupati Cianjur, Irvan Rivano Muchtar di BLK Cianjur Rabu (10/05) . Para kepala sekolah yang lulus seleksi ini rencananya akan segera dilantik. Irvan mewarning para kepala sekolah benar -benar bisa menjadi kepala sekolah yang unggul dengan bersungguh-sungguh menjalankan tupoksinya sebagai kepala sekolah. “Para kepala sekolah juga hendaknya memiliki pengetahuan yang luas, diberikan kepada ahlinya, sehat jasmani dan rohani, loyal dan taat kepada pemimpin selama kepemimpi-

Syamsuri uricianjur@gmail.com

CIANJUR – Tiga orang warga Cianjur, tewas setelah menenggak minuman keras oplosan. Sementara, beberapa orang lainnya, menjalani perawatan di rumah sakit dan puskesmas. Tiga warga yang meninggal, beralamat di tiga wilayah kecamatan yang berbeda di Kabupaten Cianjur. Ketiganya, yakni Sugilar (35) warga Kecamatan Karangtengah, Risman (25) warga Desa Sukamulya, Kecamatan Cikalongkulon, dan M Riki (15) warga Desa Hegarmanah, Kecamatan

nBersambung ke Halaman 7

Polisi Amankan Pria Berinisial AL Terkait Penyerangan Novel Baswedan JAKARTA - Pihak kepolisian mengamankan seorang pria berinisial AL terkait kasus penyerangan dengan air keras terhadap penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel

nBersambung ke Halaman 7 SYAMSURI/HARIAN WAKTU

TERBARING: Sejumlah korban keracunan miras oplosan terbaring lemas saat menjalani perawatan secara intensif di Rumah Sakit Umum Daerah Cianjur.

nBersambung ke Halaman 7

Mendagri Ingatkan Kepala Daerah Terpilih Wujudkan Janji Kampanye JAKARTA - Sejumlah kepala daerah yang menang dalam Pilkada serentak 2017 akan dilantik Presiden Joko Widodo, Jumat (12/5) (Hari ini). Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo berpesan, para kepala daerah terpilih segera nBersambung ke Halaman 7

Alfina Nafalia

Menuju Tak Terbatas dan Melampauinya Mojang pemilik nama, Afina Nafalia kelahiran 20 Nvember 1998, merupakan anak ke tiga dari tiga bersaudara. Saat Alfina ini sedang melaksanakan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negri (SNMPTN) ke Universitas Pendidikam Indonesia (UPI) dan akan mengambil kelas di Fakultas Pendidikan Bahasa Indonesia dan Sastra. “Alasan saya mengambil Pendidikan Bahasa Indonesia dan Sastra karna sayah Cinta Indonesia dan Sastra Indonesia.” Jelas Alfina, yang sekolah di MAN 1 CIANJUR kelas XII. Mojang yang memiliki Hobi nonton drama Korea dan baca webtoon ini memiliki cita – cita yang tinggi, yaitu menjadi nBersambung ke Halaman 7

“Mudah-mudahan ini

menjadi cambuk masyarakat Cianjur, kita ada anti maksiat kita dari dulu sudah menegaskan bahwa Cianjur bebas anti maksiat,”

Herman Suherman Wakil bupati Cianjur

Dinas Pemukiman Perumahan dan Pertanahan Latih KSM

Mandor dan Tukang Dilatih Pengelolaan Air Besih Dinas Pemukiman Perumahan dan Pertanahan Kimrumtan Pemkab Cianjur, melaksanakan pelatihan bagi Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM), Mandor dan Tukang pengelolaan air bersih di salah satu rumah makan Cibereum Cugenang Cianjur, Rabu (10/05). Laporan: DENI ABDUL KHOLIK

Acara tersebut dihadiri 200 peserta perwakilan dari KSM yang ada di Kabupaten Cianjur, Lurah, Kepala Desa ( Kades ) dan para fasilitator pada program Sanitasi Lingkungan Berbasis Masyarakat (SLBM). Sedangkan kegiatan SLBM ini merupakan tahun ke

empat, dan akan tersebar di 11 desa di 9 kecamatan. Kepala Dinas Kimrumtan Cianjur, Dody Permadi didampingi Kapala Bidang Air Bersih, Latif Ridwan memaparkan pelatihan KSM ini untuk pengoptimalkan penyedinBersambung ke Halaman 7

IST

BERIKAN AMTERI : Salah seorang narasumber ketika menyampaikan materi pengelolaan air bersih kepada KSM di salah satu rumah makan Cibereum, Cugenang Cianjur.


SASTRA

2

JUMAT | 12 MEI 2017 4website: www.waktunews.com

Ia yang Menunggu Kekasihnya dan Seekor Anjing Jelmaan Oleh: Kak Ian

C

inta itu ada dua. Yang pertama cinta buta. Yang kedua cinta pakai otak. Yang pertama biasanya membuat kita menderita. Yang kedua membuat kita selamat[1].” Matanya masih tidak mau lepas dari setiap kereta yang datang. Padahal kereta yang datang di stasiun itu sudah kereta terakhir. Tapi Ia masih tetap menunggu di sana. “Apakah kamu ingin menjadi Sukab?” Anjing berbulu hitam legam dan lebat serta bermata merah itu kembali berkata padanya. Karena merasa terusik Ia pun menoleh. Ia yang kali pertama melihat anjing itu pun terkejut. Anjing itu bisa cakap berbicara dan pintar berkata-kata, bagai manusia. “Sukab siapa? Siapa dia!” Kali ini Ia angkat bicara. Stasiun kereta saat itu sepi. Para penumpang yang tadi hilir mudik di peron kini telah berlalu bersama tujuan masing-masing. Hanya tinggal mereka berdua saja berada di sana. “Dia lelaki bodoh seperti kamu! Karena menunggu kekasihnya dia menjadi patung.” “Kenapa dia menjadi patung?” Ia pun penasaran. “Karena dia begitu cinta butanya pada kekasihnya. Dia menunggu kekasihnya itu untuk kembali padanya. Tapi kenyataannya kekasihnya entah kemana keberadaannya, dia sendiri juga tidak tahu dan tetap saja tidak kembali. Dia tetap menunggu hingga akhirnya menjadi patung.” “Bukankah itu setia, namanya.” “Itu bukan setia namanya. Tapi bodoh[2]. Jangan pernah engkau sudi menunggu kekasih yang meninggalkanmu tanpa kepastian untuk kembali. Nanti engkau

akan menjadi patung seperti dia[3].” “Lalu kenapa kamu ada di sini?” “Makanya aku kemari!” seru anjing itu. “Aku ada di samping kamu bukan untuk menemanimu. Tapi aku kemari ada tujuan pula.” Auowww….Aouwww…. Anjing itu menggonggong, mendadak, membuatku melompat mundur. “Maaf itu naluriku sebagai anjing jika aku sedang kesal ataupun marah. Selalu menggonggong seperti itu.” “Baiklah, baiklah sekarang apa yang kamu inginkan dariku. Aku akan mengikuti apa yang kamu katakan!” Ia seperti kerbau yang dicocok hidungnya. Walaupun Ia akhirnya menurut pada anjing bukan pada hewan lainnya. Anjing yang kedatangannya secara mendadak itu. “Kalau begitu kita cari tempat saja. Jangan di tempat terbuka seperti ini! Jika kamu tidak ingin dianggap gila bicara pada anjing oleh petugas keamanan stasiun di sini. Mari kuajak ke tempat yang lebih nyaman.” Ia pun mengekori kemana anjing itu berhenti di tempat yang dituju. Akhirnya merekapun tiba pada sebuah tempat. Di mana sekarang mereka berada saat ini. Di sebuah taman kecil yang tidak jauh dari keberadaan stasiun kereta. Di sanalah mereka bicara tentang sebuah kesetiaan. Di taman itu tersedia dua bangku diperuntukkan bagi pengunjung taman maupun para penumpang kereta yang ingin beristirahat. Lalu mereka berdua pun duduk sana. “Sekarang bicaralah padaku! Bagaimana seharusnya yang aku lakukan. Jika apa yang aku lakukan selama ini dianggap bodoh?” Ia tidak sabar. Ia ingin sekali mengetahui apa yang akan disampaikan oleh anjing itu. “Tenang! Kamu nikmati sajalah dulu suasana malam di

taman ini. Nanti akan kuceritakan semua padamu tentang kesetiaan bukan kebodohan. Tentang cinta pakai otak bukan cinta buta.” Ia yang mendengar ucapan itu ingin rasanya menendang anjing itu agar terkaing-kaing. Tapi Ia urungkan. Apalagi anjing itu sejak tadi menemani dirinya di stasiun kereta. Malam kian dingin. Selimut malam menggigilkan tubuhnya. Apalagi Ia berada di taman itu tanpa penerang apapun. Tanpa cahaya lampu taman. “Baiklah akan kuceritakan tentang kesetiaan padamu. Kamu pernah mendengar tentang anjing yang setia pada Tuannya?” “Maksud kamu Si Tumang? Ayah kandung Sangkuriang yang dikutuk menjadi anjing itu?” Ia pun langsung menjawab tanpa berpikir dulu. “Bukan!” “Atau, Qithmir[4]?” “Bukan juga!” Ia terdiam sejenak. Ia akhirnya mencoba membukabuka kotak kenangan pada masa kecilnya dulu. Siapa tahu Ia ingat sesuatu? Benar! Ternyata jika dulu pada masa masih ingusan Ia pernah menonton video Hachiko Monogatari[5] versi Jepang bersama Ayahnya di ruang tamu. Saat itu Ia berusia tujuh tahun. Apakah yang sedang dibicarakan anjing itu tentang kesetiaan anjing bernama Hachiko[6]? Pikirnya. “Apakah yang kamu maksud tentang kesetiaan Hachiko?” tanya Ia kembali penasaran. “Ya, benar! Ingatanmu ternyata cukup tajam juga.” “Bukankah dia juga akhirnya mati karena menunggu Tuannya yang tidak juga kembali. Halnya sama seperti Sukab yang menjadi patung,” Ia sedikit protes. “Jangan kamu samakan Hachiko dan Sukab! Kesetiaan di antara kedua lain makhluk

ambat. Patung itu sekarang ada di hadapannya. Ya, di depan bangku taman disaat matanya mengarahkan ke arah sebuah pohon besar itu. Tampak di sana terlihat jelas sebuah patung laki-laki. Ia pun langsung mengingat kembali segala ucapan hewan berkaki empat yang semalaman menemani dirinya. “Apakah itu Sukab?” []

itu pun sangatlah berbeda.” “Iya, aku tahu! Jika Sukab itu cinta buta. Sedangkan Hachiko…Tunggu, tunggu dulu. Bukankah dia hewan tidak memiliki otak tapi insting,” Ia kembali sanksi. “Sebab itulah dengan insting, dia bisa begitu setianya pada Tuannya. Apalagi dia memakai otak tentu dia lebih setia ketimbang Sukab dengan cinta butanya yang membuat hidupnya tragis.” Ia pun terdiam sejenak. “Oya, aku lupa yang harus kamu ingat dan ketahui jika apa yang dilakukan Sukab adalah fiksi. Hanya karangan pengarang sentimentil. Supaya ceritanya semakin menarik maka dibubuhi seperti itu. Kamu tahu kan pekerjaan pengarang?” “Iya, aku tahu! Seperti kamu itu, pintar membumbui cerita yang sejak tadi kamu sampaikan kepadaku,” Ia akhirnya menyindir anjing berbulu lebat itu. Auowww….Aouwww…. Ia mendengar gonggongan itu kembali. Ia tahu kalau tanda seperti itu bahwa an-

jing tersebut kembali marah padanya. “Kalau aku untuk apa membubuhi cerita-cerita itu. Itu bukan bagianku! Itu lebih tepat kamu tanyakan saja kepada para pengarang yang sudah lihai menyisipkan khayalan-khayalan mereka setiap dalam karangannya. Kalau aku hanya bertugas menyampaikan kamu soal kesetiaan Hachiko pada Tuannya itu adalah fakta! Bukankah kamu pernah menonton film itu?” mata anjing itu terlihat berkilat. Malam di taman itu makin menggigil. Tidak terasa hampir dini hari. Itu terlihat dari awan malam di langit yang sudah mengubah warna. “Baiklah sudah waktunya aku pamit. Karena hari hampir mulai pagi. Kuharap kamu bisa mempercayaiku untuk hal kesetiaan. Tapi jika kamu tidak mengindahkan ucapanku itu hakmu. Aku sebagai…” “Sebagai apa…” Ia pun langsung memotong ucapan anjing itu. “Tidak mengapa! Baiklah

aku pamit. Kuharap kamu bisa menaruh kesetiaan yang sebenarnya dan tidak merugikanmu.” Usai mengakhiri pembicaraan, anjing itu pun menghilang. Ia heran kemana hilangnya anjing tersebut. Akhirnya karena kelelahan Ia pun tertidur di bangku taman dengan lelapnya. Esokkan paginya Ia yang tertidur di bangku taman dibangunkan oleh seorang lelaki. Lelaki itu adalah salah satu penumpang kereta yang akan pergi berangkat kerja. “Apakah kamu semalam dikunjungi oleh anjing jelmaan itu? Jika iya, turuti saja apa yang dikatakannya. Karena kamu dan aku tidak ada bedanya sebelum aku ditemui anjing itu.” Usai berkata, lelaki itu langsung meninggalkan dirinya yang termenung di bangku taman. Ia mengucek-ucek matanya, membukanya lebar-lebar, dan Ia melihat sebuah patung laki-laki dari balik pohon besar yang terlilit oleh sulursulur dan tetumbuhan mer-

Keterangan: 1, 2 dan 3 dikutip dari isi Cerpen berjudul “Patung” karya Seno Gumira Ajidarma. 4. Nama anjing dalam kisah ashabul kahfi 5. Film tersebut arahan sutradara Seijiro Koyama dan dibintangi Tatsuya Nakadai, Kaoru Yachigusa, Mako Ishino, dan Masumi yang diputar pada tahun 1987 di Jepang. 6. Seekor anjing berwarna coklat keemasan jenis akita inu. Sepanjang hidupnya, ia memberikan kesetiaan penuh kepada tuannya, Profesor Hidesaburo Ueno (tahun 1872- tahunn 1925). Profesor Ueno pertama kali mengambil Hachiko yang baru berumur satu tahun pada 1924. Profesor Ueno merupakan dosen di Departemen Pertanian Universitas Tokyo Kak Ian, bekerja sebagai guru/pengajar Jurnalistik tingkat Sekolah dan penulis Cerita Anak. Aktif di Komunitas Pembatas Buku Jakarta dan penggagas Perpus Jalanan Pembatas Buku Jakarta serta penikmat fiksi-fiksi bertemakan mitos dan urban legend. Karya-karyanya tersiar di berbagai media seperti Kompas Minggu Klasika, HAI, Suara Merdeka, Minggu Pagi, Solo Pos, Harian Jogja, Haluan, Padang Ekspres, Singgalang, Joglo Semar, Koran Amanah, Satelit Post Tribun Timur, Analisa Medan, Radar Bojonegoro, Koran Anak Berani, Kiddo, Adzkia, Soca, Aku Anak Saleh, Berdi, Tanjungpinang Pos, Koran Madura, Misteri, Liberty, readzonekami.com, floressastra.com, riaurealita.com, nusantaranews.co. Serta beberapa kali memenangkan lomba-lomba kepenulisan.

PUISI - PUISI EDDY PRANATA

PERUMDAM

facebook Harian Waktu

Diinformasikan kepada seluruh pelanggan air minum PERUMDAM TIRTA MUKTI CIANJUR bahwa tagihan air minum sudah dapat dilakukan pembayarannya melalui: BNI 46, MANDIRI SYARIAH, BJB SYARIAH, CIMB NIAGA, ALFAMART, INDOMARET, KANTOR POS di seluruh Indonesia. Sehingga bisa lebih cepat dan mudah Demikian pemberitahuan ini kami sampaikan

DIREKTUR UTAMA ttd H. BUDI KARYAWAN, SH. MM

DENGAN SAYAP CAHAYA, DENGAN MATA KASIH

DI SUDUT BARAT LAUT TAMAN AJIBARANG

Di selat yang belum pernah kaukunjungi Selat Nusakambangan ini Tidak ada tempat untuk pertengkaran Antara ombak, angin, karang sunyi, dan buih Biarlah segalanya hidup, bergerak dengan hati

Di sudut Barat Laut taman Ajibarang, seorang yang barangkali pernah kau kenal sorot matanya kosong, duduk di bangku batu : "Ou, geletar berkas-berkas cahaya jatuh dari menara masjid mengepung tubuhmu yang gemetar!"

: "Lihatlah, sepasang camar membelah selat dengan sayap cahaya, dengan mata kasih!"

Orang-orang yang berjalan mengitari taman, sesaat saja melihatnya lalu melengah, matahari memecah : Ada luka kian dalam di dadanya, juga di matanya!

Jaspinka, 23 April 2017

Jaspinka, 17 April 2017

RUMAH ANGGREK

DI RERIMBUN MAWAR

Tidak ada yang tahu aku telah jauh keluar-masuk hutan Nyaris setiap akhir pekan, berburu anggrek hutan Sudah bertahun-tahun tapi belum penuh juga satu rumah kecil Menampung anggrek hitam, putih, ungu, violet, merah, kuning dan warna persilangan dari segala warna yang ada

Di rerimbun mawar di antara daun dan duri-duri seorang berhati kaca dengan tangan gemetar menepuk air lumpur di dulang memercik muka sendiri lalu mencabik-cabik baju sendiri!

Di hutan, memang butuh perjuangan keras untuk memetik anggrek Sering aku terluka ilalang, disengat kalajengking Diserbu semut hitam semut merahjuga garangnya matahari : "Kalian tidak tahu, tubuhku hitam, lecet sana-sini demi rumah anggrek untukmu, untukmu, Weisku!" Jaspinka, 22 April 2017

dan lihatlah, seorang berhati kaca berlarian ke arah selatan ke pelabuhan "Pertarungan harus diteruskan kayuh sampan sekuatnya!" Sampan meluncur membelah selat ombak berdebur menghantam dan melambung-lambungkan sampan "Hidup harus berkeringat, punya tekad kuat dan sehabis-habis debar!" Jaspinka, 09 April 2017

WAKTU-NYA CARI JODOH Kirimkan profil dan photo, serta kriteria pasangan idaman anda, untuk dimuat di kolom biro jodoh HW. email : birojodoh.waktu@gmail.com

HARIAN WAKTU Menyajikan Informasi Yang Sebenarnya

Eddy Pranata PNP, sejak tahun 2004 lalu mengelola Jaspinka (Jaringan Sastra Pinggir Kali) Cirebah, Banyumas Barat, Indonesia. Sehari-hari beraktivitas di Disnav Ditjenhubla di Pelabuhan Tanjung Intan Cilacap. Buku kumpulan puisi tunggalnya: Improvisasi Sunyi (1997), Sajak-sajak Perih Berhamburan di Udara (2012), Bila Jasadku Kaumasukkan ke Liang Kubur (2015), Ombak Menjilat Runcing Karang (2016).Puisinya dipublikasikan di Horison, Aksara, Kanal, Jejak, Indo Pos, Suara Merdeka, Media Indonesia, Padang Ekspres, Riau Pos, Kedaulatan Rakyat, Batam Pos, Sumut Pos, Fajar Sumatera, Lombok Pos, Harian Rakyat Sumbar, Radar Surbaya, Riau Realia, Flores Sastra, Singgalang, Haluan, Satelit Pos, Banjarmasin Pos, Suara NTB, Radar Banyuwangi, Solopos, Koran Madura, dan lain-lain. Puisinya juga terhimpun keantologi: Rantak-8 (1991), Sahayun (1994), Mimbar Penyair Abad 21 (1996), Antologi Puisi Indonesia (1997), Puisi Sumatera Barat (1999), Pinangan (2012), Akulah Musi (2012), Negeri Langit (2014), Bersepeda ke Bulan (2014), Sang Peneroka (2014), Metamorfosis (2014), Patah Tumbuh Hilang Berganti (2015), Negeri Laut (2015), Palagan Sastra (2016), Ketika Tubuhmu Menjadi Mawar (2016), Memo Anti Terorime (2016), Pasie Karam (2016), Matahari Cinta Samudera Kata (2016),Memo Anti Kekerasan Terhadap Anak (2016), Negeri Awan (2017), Lebih Baik Putih Tulang daripada Putih Mata (2017) dan lain-lain.

Pengaduan Masyarakat: Kami menerima pengaduan masyarakat terhadap pelayanan publik baik pemerintah maupun swasta di wilayah Cianjur dan Bandung. Dengan format SMS ketik: PMHW(spasi)NAMA LENGKAP(spasi)ISI PENGADUAN. Kirim SMS ke 081563204242 Opini/Essay/Artikel: kirim opini/essay/artikel/karya sastra (puisi/cerpen) beserta foto dan profile singkat penulis - email: sastra.waktu@gmail.com

Penerbit: PT. Wira Cipta Pribadi | Komisaris: | Pribadi, Wiryawan | Direktur Utama: | Deni Abdul Kholik | General Manager/ Pemimpin Redaksi: Deni Abdul Kholik | Pimpinan Perusahaan: Setiawan | Redaktur Pelaksana: Ricky Susan | Koordinator Liputan: - Andika | Redaktur: DJ Aulia Jatnika | Reporter: Ismat Nasrulloh, Ruslan Ependi, Putra Lugina Sukma, Syamsuri, Annisa Nur Afrianti | Divisi Kerjasama: Nugraha, Wahyudin. | Divisi Online: Ihsan Subhan | IT: Muhamad Redy | Manager Iklan : Indra Arfiandi | AE : Vanya Gladis | Manager Pemasaran: Asep Juanda. | Pemasaran : Gunawan, Yudi Priatna. | Sekretaris Redaksi: Novi | Keuangan: Rahmat Hidayat | Layouters/Design: Ario Rosmana, Andy Ramadhany | Perwakilan Jabar | Kepala Biro : Fazar Kurniawan | Reporter: Rustandi, Nur Cahyani, Zacky. | Iklan : Adiniar Trihapsari | Sirkulasi: Deni Marantika, Sofyan Somantri | Distribusi: Cecep Rustandi. | Perwakilan Sukabumi | Kepala Biro: Rezki Adisty | Reporter: Dede Rey, Mochamad Pajar, Iyonk | Iklan: D. Reksayuda | Isi diluar tanggung jawab Berkah Sugema Printing. Office : Jl. Didi Prawira Kusuma No. 3 Cianjur – Jawa Barat | email : redaksi.waktu@gmail.com | sirkulasi iklan : 085 722 299 883 - 085 624 256 615 Sukabumi: Perum Kandara Blok A2 No.IDENTITAS 17 Subang Jaya, Cikole, Kota Sukabumi | email: harianwaktu.sukabumi17@gmail.com Telepon: 081290560045 REPORTERBiro HARIAN WAKTU SELALU DILENGKAPI RESMI DAN TIDAK DIPERBOLEHKAN MEMINTA ATAU MENERIMA |IMBALAN DALAM BENTUK APAPUN DARI NARASUMBER


CIANJUR PINTAR

3

JUMAT | 12 MEI 2017 4website: www.waktunews.com

Ponpes Perlu Ada Ekstrakurikuler Tambahan Ismat Nasrulloh nasrullohismat@gmail.com

ISMAT NASRULLOH/HARIAN WAKTU

MELUKIS : Santri pondok pesantren Hibbatusa’diyah sedang mengerjakan ektrakulikuler dengan cara melukis.

CIANJUR – Pondok Pesantren (Ponpes) adalah lembaga pendidikan keagamaan dengan sistem mempertahankan tradisi lama yang baik dan menagambil yang baru yang lebih baik. Namun seiring dengan perkembangan jaman seperti sekarang ini, Ponpes sudah mulai ditinggalkan oleh masyarakatnya atas dasar itulah pimpinan pondok pesantren Hibbatusa’diyah memperkenalkan metode baru selain mempertahankan pembelajaran Salafynya yaitu dengan ekstarakulikuler tambahan. Pimpinan Pondok pesantren Hibbatusadiyah Desan Nagrak, Cianjur, Kiai Cepy Hibatusadiya mengatakan, untuk terus mempertahankan metode kepesantrenan, memang perlu ada tambahan belajar disamping ilmu keagamaan wajib yang harus di ikuti oleh para santri. “Pesantren itu dibagi dua ada pesantren yang murni salafy dan ada juga pesantren mo-

deren yang biasanya dilakukan juga pendidikan formal, di Hibbatusadiyah itu mengkaji tentang 12 Fan ilmu agama yaitu sorfun, bayannun, ma’ani, nahu, kopiyah si’run, a’run istikok, munadoroh, khatun, insya dan lugoh, dan di topang dengan usul fikih dan fikih,” ungkapnya. Untuk menyeimbangkan antara ilmu agama dan keterampilan atau keahlian, kata Kiai Cepy mengatakan, di pesantrennya ada pendidikan ekstrakulikuler dan pelatihan-pelatihan keterampilan. “Stigma di masyarakat mengatakan bahwa dengan mondok tidak akan menjamin anak kerja, maka dari itu saya mendidik ke santri agar senantiasa bisa mandiri, artinya bagai mana santri bisa mengembangkan fasilitas pondok pesantren untuk menopang kemajuan dan kepentingan para santri itu sendiri,” tuturnya. Hingga saat ini di pesantrennya, ada beberapa kelompok keahlian santri diantaranya, kelompok santri pembudidaya lele jumbo, telor asin, sabun

cuci , peternakan puyuh, cacing sutara , disain grapis, dan persablonan, lukisan dan kaligrapi. “Ekstrakulikuler yang ada ini tidak lain untuk menyeimbangkan antara pengetahuan dan keahlian, atas dasar kesadaran kami bahwa di suatu saat santri itu tidak hanya dituntut, untuk memimpin masyarakat, tapi bagai mana santri kami bisa menerapkan skilnya sebagai tambahan penghasilan bagi dirinya sendiri,” tegasnya. Karena pada prinsipnya, ungkap dia, pesantren itu juga dididik secara sistem mandiri, jadi santri mempunyai skil multidimensi, sehingga khajanah keilmuan semakin berkembang. “Sampai saat ini ada santri yang mampu mandiri, sehingga bisa membangun pondok secara mandiri, bahkan sewa tanah untuk kepentingan usaha santri, nah, ini adalah tolak ukur bahwa pesantren salafy tidak bisa dianggap enteng dan sudah menjadi solutif, bukan lagi menjadi alternatif,” pungkas Kiai Cepy. Ismat Nasrulloh

Kilas Pendidikan

Anak Harus Berkualitas CIANJUR - Wakil Bupati Cianjur Herman Suherman menerima tim penilai kabupaten/kota layak anak tingkat nasional di Pendopo Cianjur, Rabu (10/05/17). Kabupaten Cianjur dalam lomba ini telah menduduki peringkat ketiga tingkat nasional. Sedangkan untuk memperoleh peringkat ke satu , kini dilakukan verifikasi dan penilaian ulang oleh tim dari Kementrian Pemberdayaan Perempuan Republik Indonesia. Herman Suherman menerangkan, guna mewujudkan program nasional. Kabupaten Cianjur terus memberdayakan kualitas anak dengan berbagai pembinaan dan penyediaan layanan. Tujuannya, untuk mewujudkan anak yang berkualitas. “Termasuk pemberian santunan setiap bulan oleh para pejabat kepada 2.650 anak yatim,” paparnya. Sementara itu, Ketua Tim Penilai, Iwan Gunawan memaparkan, ada 80 juta anak termasuk di Cianjur menunggu dan menanti uluran tangan semua pihak. “Kita harus memberikan jaminan bagi mereka dengan mengfungsikan kelompok forum anak secara berjenjang mulai dari desa, kecamatan dan kabupaten Cianjur,” ujarnya. Dia menerangkan, dengan melibatkan anak itu sendiri, anak dimasa akan datang akan semakin berkualitas dan dan memiliki kualitas hidup yang lebih baik. Deni Abdul Kholik

DENI ABDUL KHOLIK/HARIAN WAKTU

SERAHKAN PENILAIAN: Wakil Bupati Cianjur Herman Suherman menyerahkan modul verifikasi kepada tim penilai lomba layak anak di Pendopo Cianjur , Rabu (10/05/17).

WISUDA : Sedikitnya 1.500 santri TKQ dan TPQ yang bernaung di bawah Badan Koordinasi Pemuda Remaja Mesjid (BKPRMI) di wisuda serentak di gedung Herlina, Karangtengah, kemarin.

ISMAT NASRULLOH/HARIAN WAKTU

Wisuda Santri TPQ dan TPQ Barometer Keberhasilan Anak CIANJUR – 1500 Santri Lembaga Pusat Pendidikan Taman Al-Quran yang bernaung di bawah Badan Koordinasi Pemuda Remaja Mesjid (BKPRMI) Kabupaten Cianjur, mengikuti wisuda santri serentak di gedung Herlina. Kamis (11/05) kemarin. Ketua Dewan Pengurus Daerah BKPRMI Kabupaten Cianjur Muhammad Soleh mengatakan, selaras dengan cita-cita Kabupaten Cianjur yang lebih maju dan agamis, ini bagaimana para pelaku pendidikan keagamaan bisa melaku-

kan langkah-langkah bagus seperti wisuda santri serentak TKQ dan TPQ sebagai barometer keberhasilan anak dalam melakukan pendidikan. "Kegiatan ini dapat dijadikan momentum strategis bagi masyarakat pendidikan di Kabupaten Cianjur khususnya bagi badko TKQ/TPQ Kabupaten Cianjur, dalam rangka meningkatkan mutu pendidik dan pendidikan menuju terciptanya sumber daya manusia yang agamis, berkualitas dan berahlaq," ungkap Herman. Dia menegaskan, wisuda sant-

ri serentak adalah mewujudkan kepedulian masyarakat Cianjur pada khususnya, umumnya masyarakat Cianjur terhadap pusat-pusat Pendidikan AlQur`an. "Kami terus mengupayakan agar masyarakat Cianjur dengan senang memasukkan anakanaknya ke TPQ/TKQ, sebagai lembaga pendidikan yang akan menjadi pondasi untuk jenjang pendidikan berikutnya," ujarnya. Selain itu dia mengatakan bahwa menjadi tanggungjawab orangtua menjaga keturunan-

nya untuk selalu mencintai AlQur`an agar menjadi generasi Qur`ani. "Peran itu sebagian dipercayakan kepada para guru TPQ/ TKQ, maka seharusnya orangtua menunjukkan kepeduliannya kepada kesejahteraan guru. Terlebih lagi bila mengingat besarnya tantangan kita dalam menghadapi kemajuan bidang IT, harus dipastikan kemajuan IT dibarengi dengan pendidikan nilai-nilai Qur`ani," ungkapnya. Lebih lanjut ia berharap agar para santri yang di wisuda agar

terus dilanjutkan pendidikannya tentunya dengan bimbingan orangtua, agar kecinbtaan anak terhadap Alquran terus terpelihara. “Pendidikan Alquran adalah hal yang wajib sebagai tuntunan hidup bagi santrisatri yang hari ini di wisuda untuk bekalnya dalam mengarungi kehidupannya di dunia dan akhirat, dan ini harus terus dilakukan dan dikembangkan tatkala anak kembali ker umahnya masing-masing dan orangtu lah yang bertanggung jawab penuh terhadapnya,” pungkasnya. Ismat Nasrulloh

Cianjur Peringkat Tiga Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional CIANJUR - Kabupaten Cianjur dalam lomba Sekolah Sehat telah menduduki peringkat tiga tingkat nasional. Namun untuk pemantapan menduduki peringkat satu, kini dilakukan verifikasi dan penilaian ulang oleh Tim dari Kementrian Pemberdayaan Perempuan yang berjumlah 5 orang yang diketuai Iwan Gunawan diterima Wakil Bupati Cianjur Ir.H.Herman Suherman, M.AP, Rabu 10/5/2017 di pendopo Cianjur beserta para kepala OPD dan Ketua P2TP2A berserta pengurusnya, Dewan Sekolah, Forum peduli anak Cianjur, dari Provinsi, Ketua TP-PKK bersama anggotanya serta semua pihak yang peduli anak. Tim juga disambut siswa desibilitas tuna netra bernama Edwin menampilkan musik organ tunggal dari SLB Bina Bangsa Kecamatan Karangtengah dengan menyanyikan lagu THREE END. Dalam sambutan penerimaan tim tersebut Wakil Bupati Cianjur Ir.H.Herman Suherman,M.AP mengatakan bahwa untuk mewujudkan program nasional dan Kabupaten Cianjur dalam memberdayakan kualitas anak den-

IST

SAMBUT: Tim penilai ketika melakukan pembinaan untuk tingkat nasional di salah satu TK yang menjadi peserta Lomba Sekolah Sehat beberapa waktu lalu.

gan berbagai pembinaan dan penyediaan layanan untuk mewujudkan mempunyai anak yang berkualitas, termasuk pemberian santunan setiap bulan oleh para pejabat di Kabupaten Cianjur terhadap seban-

yak 2650 anak yatim. Sementara dalam sambutan ketua Tim Penilai mangatakan bahwa 80 juta anak termasuk di Cianjur, menunggu dan menanti serta sangat di butuhkan oleh kita. Maka kita ha-

rus memberikan jaminan bagi mereka dengan memfungsikan kelompok forum anak secara berjenjang mulai dari desa, kecamatan dan Kabupaten Cianjur dengan melibatkan anak itu sen diri,

pemerintah dan pengusaha dimasa akan datang atas keberadaan daripada kualitas dan kondisi anak maupun keterampilan anak baik dalam berinteraksi dan komunikasi. Deni Abdul Kholik


4

CIANJUR NGAWANGUN LEMBUR JUMAT| 12 MEI 2017 4website: www.waktunews.com

Kedepan, di Cianjur Inginkan Tercipatnya Peradaban Akhlakul Karimah

BUPATI Cianjur, Irvan Rivano Muchtar, menginginkan di Cianjur kedepan akan terciptnya peradaban Akhlakul Karimah. Yang menjadi indikatornya, yaitu 7 program gerakan keagamaan yakni melaksanakan Shalat subuh berjamaah/ berjama’ah pada shalat 5 waktu, Ashar mengaji (menghafal Al Qur’an), Gerakan Mencintai Anak Yatim, Gerakan Cianjur Anti Maksiat “Aku Suka Shodaqoh”, Peduli Fakir Miskin, dan terakhir Gerakan Mewujudkan Kampung Peradaban Akhlaqul Karimah. Hal tersebut ditegaskan Bupati Cianjur, dalam rangkaian Cianjur Ngawangun Lembur (CNL) yang ke 90, dari 360 desa dan kelurahan di Cianjur yang akan dikunjungi bupati. Dalam kegiatan CNL kemarin, tepatnya di Desa Sukajembar Kecamatan Cikadu, bupati dan rombongan Pemkab Cianjur disambut dengan berbagai kesenian yang berada di desa tersebut. Penyambutan yang penuh suka ria, beragam kesenianpun ditampilkan pada Cianjur Ngawangun Lembur ini. Seperti biasa, bupati didampingi para kepala OPD, Unsur Muspika Cikadu, Karang Taruna, Ormas, Kepala Desa, para RT dan RW, Kader Posyandu, Dasawisma, serta warga masyarakat Cisaranten. CNL tahun 2017 memberikan pelayanan secara langsung kepada masyarakat dalam bentuk layanan santunan kepada siswa – siswi PAUD, Santunan Anak Yatim, pemberian buku tulis bagi siswa – siswi Sekolah Dasar, dan lainnya. Deni Abdul Kholik

PENGUKUHAN: Bupati Cianjur, Irvan Rivano Muchtar mengukuhkan pengurus DKM Masjid setempat sebagai wujud pelaksanaan 7 Program Keagamaan.

BERFOTO: Bupati Cianjur berfoto bersama Pelajar Desa Cisaranten Kecamatan Cikadu seusai kegiatan Cianjur Ngawangun Lembur.

CNL: Bupati Cianjur bersama Kepala Desa Cisaranten beserta jajaran OPD tengah mengikuti kegiatan Cianjur Ngawangun Lembur.

WAKAF: Wakaf Alquran diberikan secara simbolis oleh Bupati Cianjur, Irvan Rivano Muchtar kepada warga Desa Cisaranten Kecamatan Cikadu.

BANTUAN PEMUDA: Bupati Cianjur, Irvan Rivano Muchtar, memberikan bantuan berupa peralatan olahraga untuk pemuda di Desa Cisaranten Kecamatan Cikadu

TAS SEKOLAH: Bupati Cianjur, Irvan Rivano Muchtar, memberikan BANTUAN: Bupati Cianjur memberikan bantuan bibit tanaman bantuan tas sekolah kepada para pelajar di Desa Cisaranten Keca- secara simbolis kepada petani Desa Cisaranten Kecamatan Cikadu matan Cikadu

SANTUNAN: Bupati Cianjur, memberikan santunan kepada Warga Desa Cisaranten Kecamatan Cikadu

DIALOG: Bupati Cianjur, Irvan Rivano Muchtar, berdialog dengan pelajar di Desa Cisaranten Kecamatan Cikadu

SAMBUTAN: Bupati Cianjur, Irvan Rivano Muchtar memberikan sambutan saat kegiatan Cianjur Ngawangun Lembur di Desa Cisaranten Kecamatan Cikadu

DISORBAN: Bupati Cianjur, Irvan Rivano Muchtar, mengalungkan sorban kepada Kepala Desa Cisaranten Kecamatan Cikadu


TERBIT SETIAP HARI e-mail: redaksi.waktu@gmail.com Redaksi: 087 714 626 412 Iklan | Berlangganan: 085 722 299 883 website: www.waktunews.com Alamat: Jalan Didi Prawirakusumah No.3 Kelurahan Solokpandan Cianjur

Rp3.000

EDISI : 59 | JUMAT | 12 MEI 2017

facebook Harian Waktu

@twitter @HarianWaktu

path Harian Waktu

istagram Harian Waktu

RAWAN: Sejumlah rumah nyaris terbawa arus sungai akibat luapan sungai Ciwidey beberapa waktu lalu. Kini warga berharap bantuan dari pemerintah.

RUSTANDI/HARIAN WAKTU

Banjir Bandang Sungai Ciwidey

Warga Harapkan Perhatian Pemerintah Rustandi rustandi.harianwaktu@gmail.com

BANDUNG - Warga yang menjadi korban dalam banjir bandang Sungai Ciwidey, Rabu (3/5) lalu dan mengakibatkan beberapa rumah hanyut, rusak dan tergenang meminta kejelasan kepada pemerintah Kabupaten Bandung terkait rencana perbaikan rumah yang rusak akibat banjir. Apalagi, hingga satu pekan sejak kejadian banjir belum ada kejelasan.

Ketua RW 16 Kampung Kidul Barat, Desa Ciwidey Kabupaten Bandung, Suyoto (73) berharap kepada pemerintah Kabupaten Bandung untuk menginformasikan sekaligus memastikan apakah rencana perbaikan rumah korban banjir Bandang Ciwidey dilakukan atau tidak. "Harapan mah, soal rencana perbaikan rumah yang rusak itu ada atau tidak dari pemkab Bandung supaya jelas karena warga berharap," ujarnya kepada wartawan, Kamis (11/5).

Lintas JABAR

Yossi Irianto Sekretaris Daerah Kota Bandung

Media Mitra Kerja Pemerintah dalam Pembangunan BANDUNG- Sekretaris Daerah Kota Bandung Yossi Irianto mengatakan, sebaik apapun program pemerintah dalam pembangunan daerah, jika tidak didukung dengan penyebarluasan informasi oleh media massa, maka hasilnya tidak akan maksimal. “Di zaman informasi seperti sekarang. Peran pers sangat diperlukan dalam menyebarluaskan informasi kepada masyarakat. Tidak terlepas dari segala kebijakan Pemerintah Kota Bandung selalu disampaikan kepada masyarakat bagi media cetak, online maupun televisi,” kata Yossi dalam acara seminar peranan pers dalam pembangunan dan ujian kompetensi wartawan angkatan XIII, Kota Bandung. Ia berharap kerjasa sama antara pemerintah dan media massa dapat berkesinambungan. “Saat perkembangan teknologi semakin berkembang, disinilah peran media massa dalam dalam memberikan efek positif kepada warga. Dapat terlihat sekitar 60-70% dari 2,4 juta masyarakat Kota Bandung menggunakan media sosial,” katanya. Pers, kata Yossi, saat ini menjadi kontrol sosial yang sangat efektif untuk masyarakat. Masyarakat sekarang sudah pintar dalam memilah dan memilih informasi yang benar dan akurat. Ia Juga menambahkan, pembangunan Kota Bandung terbantu dengan kinerja atau profesi wartawan yang mendukung program-program Pemkot Bandung sehingga menjadi kota yang digemari wisatawan dalam maupun luar negeri. “Perlu diingat, dalam membangun Kota Bandung salah satu faktor yang membantu ialah tugas dan fungsi profesi wartawan yang meriview Kota Bandung sehingga Kota Bandung disenangi oleh para wisatawan,” jelasnya. Abud

Ia menuturkan, warga hingga saat ini belum mendapatkan informasi sama sekali tentang rencana perbaikan rumah tersebut. Namun, barangkali katanya saat ini pemkab bandung tengah membahas hal tersebut. Sebab jika rencana itu sudah jelas maka informasi akan segera disampaikan melalui desa. Menurutnya, saat ini lokasi rumah yang terbawa hanyut dan rusak oleh banjir bandang sungai Ciwidey sudah dibersi-

hkan. Sehingga, tidak ada lagi puing-puing sisa reruntuhan rumah atau tembok penahan air. Dirinya menambahkan, seluruh korban yang rumahnya terkena dampak mengungsi di rumah saudaranya. Sementara bantuan dari masyarakat berupa bahan pokok terus mengalir. Sebelumnya, Bupati Bandung, Dadang M Naser mengungkapkan pemerintah Kabupaten Bandung belum bisa menggunakan "dana on call"

untuk memperbaiki rumahrumah rusak akibat banjir bandang yang terjadi Rabu (3/5) kemarin. Saat ini, pihaknya masih fokus menolong korban terkena dampak. "Untuk pembangunan (perbaikan) belum bisa serta merta menggunakan dana on call," ujarnya kepada wartawan di Soreang, Senin (8/5). Dirinya mengaku sering mempertanyakan kepada pemerintah pusat kenapa dana on call tidak bisa digunakan perbaikan rumah.

Menurutnya, semestinya dana on call bisa digunakan untuk perbaikan rumah yang terkena dampak bencana. Terkait dengan angka kerugian akibat banjir bandang Ciwidey belum bisa diketahui sebab belum menerima laporan. Katanya, penyebab terjadinya banjir bandang Ciwidey dikarenakan kondisi hutan yang rusak, pola tanam pertanian yang berdampak pada kurangnya resapan air. Oleh karena itu diperlukan kepedulian dari masyarakat yang berada

di hulu dan yang di hilir. "Pola tanam kemiringan 40 derajat tidak boleh oleh sayur mayur tapi kopi. Dibawah 30 derajat bisa ditanami sayuran tapi harus ada terasing," ungkapnya. Dadang menambahkan selain mendorong dibuat biopori, pihaknya sudah bekerjasama dengan Perhutani untuk mengelola lahan kritis sebanyak 400 hektar. Dimana, masyarakat dan perguruan tinggi diajak untuk mengelola lahan. Rustandi

Jelang Ramadhan, Satpol PP Antisipasi PKL dan PMKS BANDUNG - Menjelang datangnya bulan Ramdhan, Satpol PP kota Bandung mengantisipasi lonjakan para Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS). Untuk itu pihak Satpol PP bakal bekerja sama dengan Dinas Sosial dan Penanggulangan Kemiskinan dalam penindakannya. "Kalau untuk bulan Ramdhan satu bulan lagi kami antisipasi akan koordinasi dengan Dinas sosial agar membantu kami melakukan pemantauan," kata Kepala Satpol PP Kota Bandung Dadang Iriana , saat dikonfirmasi oleh waktu jabar (11/05) Selain itu, Dadang pun me-

minta bantuan kepada masyarakat kota bandung agar ikut serta dalam melaporkan lokasi-lokasi yang kerap dikerumuni oleh para PMKS ini. Rencananya dalam beberapa Minggu ke depan Satpol PP kota Bandung akan melakukan sejumlah razia terutama di titik-titik yang rawan didatangi oleh PMKS. "Dalam satu minggu ke depan kami akan melakaukan tindakan razia. Untuk itu kami minta dukungan dan dorongan dari warga Bandung dalam hal ini. Kami juga sampaikan terima kasih kepada warga Bandung yang sudah menyampaikan lokasi mana yang memang banyak

Dadang Iriana Kepala Satpol PP Kota Bandung

PMKS dan pengamen," tutur Dadang menutup. Pedagang Kaki Lima (PKL) musiman saat bulan suci Ramadhan akan diantisipasi Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bandung. Hal tersebut dikatakan Kepala Satpol PP (Kasatpol PP), Dadang Iriana, saat di jumpai di Kantor Satpol PP Bandung, Jl R.A.A Martadinata, Kota Bandung, selasa (11/5). Menurutnya, mendekati Bulan Suci Ramadhan, pihaknya saat ini akan melakukan apel gabungan untuk mengantisipasi PKL musiman. Dimana dalam kegiatan tersebut pihaknya akan melibatkan sejumlah unsur sep-

erti TNI dan beberapa kelompok masyarakat, serta relawan. "Secepatnya kita akan lakukan apel gabungan di alun-alun, kami akan melibatkan TNI, kelompok masyarakat dan relawan," ujarnya. Selain itu ia pun berencana untuk melakukan pengetatan, saat memasuki masa bulan Ramadhan. Namun pihaknya mendapatkan beberapa masukan dari para pedagang yang menginginkan berjualan di H-10. "Rata-rata dari mereka ingin 10 hari sebelum lebaran bebas berjualan. Itu akan saya sampaikan terlebih dahulu ke pa wakil," ujarnya. Abud

HUT Bulog ke 50, Siap Amankan Ketersediaan Pangan

BANDUNG - Perum Badan Urusan Logistik (Bulog) pada 10 Mei selalu memperingati hari kelahiran. Tahun ini perusahaan yang bertugas mengendalikan pangan ini genap merayakan HUT Emas atau ke 50 Tahun. Berbagai karangan bunga dari beberapa perusahaan swasta dan negeri memenuhi lingkungan gedung Bulog Jabar. Serangkaian kegiatan pun dilakukan Bulog Jabar untuk memeriahkan acara peringatan HUT Bulog yang ke 50 Tahun. Diantaranya sejak pagi karyawan melakukan apel pagi di kantor Bulog Jabar Jalan Soekarno Hatta Bandung. Selanjutnya seluruh karyawan mengikuti sejumlah pertandingan olahraga tradisional untuk meramaikan ulang tahun. Setelah itu karyawan kemudian mendapatkan pencerahan oleh seorang motivator di Graha Sativa Bulog Divre Jawa Barat. "Di usianya yang ke 50 kami ingin menegaskan jika Bulog selalu siap mengamankan pangan nasional," tegas Kepala Bulog Jabar Abdul Muis disela kegiatan HUT tersebut, Rabu (10/05). (Bulog) Divre Jawa Barat akan menggelar Operasi Pasar (OP) menjelang Ramadan atau bulan puasa. OP digelar untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan sejumlah kebutuhan pokok dengan harga sesuai . Operasi Pasar ini akan digelar serentak di seluruh Sub Divre Bu-

KUSNADI/HARIAN WAKTU

HUT BULOG: Para karyawan Bulog saat mengikuti perayaan HUT Bulog ke 50 di Kantor Bulog Jabar Jalan Soekarno Hatta Bandung.

log yang ada di Jawa Barat. Dalam pelaksanaannya, Bulog juga akan bekerjadama dengan beberapa pihak terkait termasuk pihak kepolisian. "Operasi pasar akan kami gelar seminggu sebelum puasa. Produk atau barang yang ada di operasi pasar adalah bahan kebutuhan utama seperti beras," kata Kepala Bulog Divtr Jawa Barat, Abdul Muis disela acara peringatan HUT Bulog ke-50 di Graha Sativa Bulog Divre Jawa Barat, Rabu (10/5/2017).

Bulog Jabar menyatakan siap mengamankan ketersediaan pangan khususnya beras, daging, gula pasir untuk kebutuhan masyarakat selama Ramadhan dan Idul Fitri. Kepala Perum Bulog Jabar Abdul Muis mengatakan, untuk ketersediaan pangan khususnya beras, stok bulog sudah mencukupi, bahkan ketahanannya mencapai 8 bulan kedepan. "Stok beras di seluruh gudang bulog mencapai 283 ribu ton, sangat aman," ujar dia. Selain beras, Bulog rencananya

akan menyediakan juga gula pasir dan daging sapi. Sejumlah kebutuhan pokok ini dianggap sebagai kebutuhan yang cukup banyak dibutuhkan saar Ramadan atau puasa. Ia menegaskan stok tersebut siap digelontorkan ke masyarakat jika sewaktu-waktu terjadi gejolak harga beras menjelang Ramadhan dan Idul Fitri. Bulog siap membantu pemerintah daerah melalui operasi pasar (OP). Selain beras, Bulog juga menyiapkan stok untuk daging beku sebanyak 2.800 kilogram. Lalu menyediakan stok minyak gore-

ng sebanyak 2.650 kilogram dan gula pasir sebanyak 6 ribu ton. "Jika harga kebutuhan itu naik diatas kewajaran, Bulog siap untuk melakukan OP, tentunya atas permintaan dari pemerintah daerah. Harga yang kami tawarkan juga dibawah harga pasar, atau sesuai ketentuan pemerintah," tegasnya. Terkait harga bawang putih yang semakin mahal, menurutnya Bulog juga siap untuk menstabilkan harga komoditas tersebut, jika pemerintah meminta melakukan OP. Kusnadi


HUKUM & POLITIK

A2

JUMAT| 12 MEI 2017 4website: www.waktunews.com

Lintas Hukpol

Pengguna Medsos Harus Sering Tabayyun

Majelis Adat Sunda Keluarkan Petisi BANDUNG - Majelis adat sunda secara resmi menyampaikan petisi, Rabu (10/5). Petisi tersebut, merupakann respon atas kasus perampasan tanah adat Paseban Akur Cigugur. Perwakilan Masyarakat Adat Sunda Ari Subagdja Husein dalam jumpa pers yang berlangsung di Gedun Indonesia Menggugat( GIM) menyampaikan isi petisi. Pertama, hentikan rencana eksekusi tanah wilayah adat Paseban yangmasih berdasarkan girik atas nama P. Tedjabuwana yang sudah dilindungi secara hukum negara sebagai wilayah zona-zona cagar budaya nasional. Kedua, meminta ketetapan PN Kuningan yang terindikasi adanya tindak Pidana berupa kesaksian palsu dari saksi dalam persidangan dalam kasus penyerobotan tanaga kur Sunda wiwitan Cigugur Kuningan. Ketiga, selamatkan aset-aset Paseban dan warisan budaya leluhur adat Akur Sunda wiwitan. Cigugur sebagai wujud penegakkan kedaulatan budaya dan wilayah adat Tatar Sunda. Keempat, menyikapi putusan PN Kuningan, diminta MA dan KY melakukanpenelusuran kemungkinan adanya mafia hukum peradilan dalam kasus penyerobotan tanah adat akur Sunda wiwitan Cigugur Kuningan. Kelima, mendukung berbagai upaya dalam rangka menjaga kedaulatan budaya,tanah dan lingkungan alam yang tersebar di seluruh Jabar. Keenam,mendorong pihak DPRD dan Pemda agar segera melindungi kedaulatan budaya, tanah, dan lingkungan alam masyarakat adat di Tatar Sunda. Ketujuh, menghimbau kepada seluruh masyarakat Jabar agar selalumemiliki kepedulian dantanggung jawab dalam menjaga semua warisankebudayaan leluhur. Nurcahyani

Ribuan Anggota Ansor Banser Tuntut Bubarkan HTI BANDUNG – Sebanyak 15.000 anggota Ansor Banser beserta Kyai dan Bupati seJawa Barat rayakan hari ulang tahun ke-83 gerakan pemuda ansor di lapangan monument perjuangan di jalan Dipatiukur, Bandung, Rabu (10/5). Lewattema “mencerahkan warga, menggerakkan bangsa”, Yaqut cholilcoumas selaku ketuaumum PP GP ansor mengatakan, peran Kyai sebagai salahs atu pendiri Negara Indonesia. “Negara yang kita cintai ini didirikan oleh sebagian kyai-kyai Indonesia,” katanya di saat sela-sela acara. Yaqut menilai, bahwa Organisasi Masyarakat (Ormas) Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) tidak betul-betul memahami syariah Islam. “Jika hari ini ada kelompok dari luar sana yang menganggap Negara kita kafir, Saya pastikan merekalah yang tidak memahami syariah Islam,” tuturnya. Dia menambahkan, jika pihaknya akan berada di garda terdepan dalam melawan organisasi yang akan memecah belah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). “Ini sumpah kita sebagai kader Nahdat ululama, Kader ansor, dan Kader banser, bagi yang akan merusak dasar Negara dan NKRI, kita harus melawan di garda terdepan,” tambahnya. Selain itu, dia mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat agar jangan sampai terpengaruh oleh pihak yang tidak mempunyai akar sejarah. “Jangan sampai Negara ini di rebut oleh orang yang tidak punya akar sejarah,” tutupnya. Fazar

EMIL Jadi Korban “HOAX” Abud

abud.harianwaktu@gmail.com

BANDUNG - Walikota Bandung, Ridwan Kamil menjadi korban penyebaran berita bohong (hoax). Dia disebutkan merasa kecewa atas putusan majelis hakim yang telah menjatuhkan vonis terhadap Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Padahal sebagaimana dikatakan Emil, sapaan karib Ridwan Kamil, ia sama sekali tidak pernah mengeluarkan pernyataan apapun terkait terkait putusan majelis hakim itu. Karena memang tidak dalam kapasitasnya untuk memberikan pernyataan masalah putusan hukum. Adapun hoax itu diduga pertama kali disebarkan oleh akun @rakyatbersatu melalui media daring. Dengan dibumbui tagar #Waah_si_Emil_gk_trima Temennya dikandangin” akun itu menulis tentang kesedihan dan kekecewaan dengan putusan hakim yang memvonis Ahok dengan hukuman 2 tahun penjara. Sebagai penguat hoaxnya,akun itu mentautkan link sebuah media yang memuat berita berupa komentar Emil tentang kasus Ahok dimaksud. “Contoh akun penyebar hoax @rakyat_bersatu . Menyebar berita tanpa klarifikasi. Tidak ada statemen saya seperti ini terkait vonis pak Ahok. Saya tidak dalam kapasitas apapun untuk mengomentari masalah putusan hukum. Mari cek ricek dan tabbayun. Nuhun.”Saya tidak dalam kapasitas apapun

BANTAH: Walikota Bandung, Ridwan Kamil sama sekali tidak pernah mengeluarkan pernyataan apapun terkait terkait putusan majelis hakim yang telah menjatuhkan vonis terhadap Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dalam kasus penistaan agama.

untuk mengomentari masalah putusan hukum. Mari cek ricek dan tabbayun. Nuhun,”ujar Emil lewat akun insagramnya. Sementara itu Kabag Humas Setda Kota Bandung, Yayan A.Brilyana, meminta masyarakat berhati-hati dalam menerima dan menyebarkan beritaberita tidak yang tidak jelas sumber informasinya. Apalagi jika sudah massuk kategori hoax. Terkait dengan sebaran berita

hoax yang menimpa Walikota Bandung Ridwan Kamil, Yayan mengatakan bahwa Walikota Ridwan Kamil tidak pernah membuat pernyataan di media online seperti sekarang yang tersebar di media sosial, terlebih Walikota saat ini sedang melakukan kunjungan kerja ke Paris untuk menjadi pembicara di UNESCO untuk mempromosikan Pencaksilat. Diungkapkannya walikota sela-

ma dalam perhelatannya ke Paris tidak pernah dihubungi media dan tidak pernah membuat pernyataan terkait vonis Ahok. Dan Yayan juga sudah melakukan konfirmasi ke media bersangkutan. Dari pihak redaksi media yang menjadi tautan akun penyebar hoax diperoleh keterangan mereka tidak pernah mewawancarai atau memuat berita tersebut. “Berarti berita di media so-

cial tersebut tidak bnar alias hoax,”tandas Yayan. Dengan kejadian ini Yayan berharap agar pengguna media social dalam menerima dan menyebarkan beritaberita tidak yang tidak jelas asal-usulnya. “Warganet harus bias membedakan mana berita yang benar dan mana yang palsu. Harus sering tabayyun, cek ke sumber informasi yang kredibel,”imbunya. Abud

Warga Sukamenak Berharap ada Pemerataan Pembangunan BANDUNG – Warga Desa Sukamenak kecamatan Margahayu yang memiliki tempat tinggal di perumahan mengharapkan pemerataan pembangunan juga perbaikan sarana prasaran diantaranya akses jalan, penangan banjir akibat luapan air dari irigasi. Hal itu disampaikan Amin Nudin (47) warga Rw 03 Desa Sukamenak kecamatan Margahayu kab Bandung, menurutnya beberapa warga desa sukamenak berdomisili di perumahan tapi dalam hal belum pernah tersentuh bantuan bantuan dari pemerintah. “Kami sudah menyampaikan keluhan warga Rw 03 terkait rusaknya jalan akses perumahan kepada pihak pemerintahan Desa, bahkan pihak Kecamatan. Tapi jawabannya hampir sama, itu kewenangan deploper pengembang perumahan,”jelasnya kepada bandung ekspres di Desa sukamenak Kecamatan Margahayu. Rabu, (26/4). Menurutnya wilayah desa sukamenak sebagian besar warganya tinggal di kawasan

perumahan. Tapi dalam hal perbaikan saran prasana belum pernah ada dari pihak pemerintah, baik pemkab bandung ataupun provinsi Jawa Barat. “Kami warga kabupaten bandung yang tinggal di perumahan, walaupun tinggal diperumahan saya harapkan ada perbaikan ataupun pembangunan sarana jalan yang baik. Sehingga pemerataan pembangunan akan terasa oleh semua masyarakat” katanya. Kalaupun wilayah yang mereka diami menjadi kewajiban pihak pengembang, Amin mengatakan pihak pemerintah harus bisa menjembati atau menekankan kepada pihak pengembang agar memperhatikan perbaikan sarana. Sehingga, tidak ada kesan pihaknya di anak tirikan oleh pemerintah walau warga kabupaten Bandung. Kepala Desa Sukamenak Kecamatan Margahayu Achmad Ajdi mengakui dirinya kebingungan menanggapi keluhan warganya yang tempat tinggalnya ada di perumahan karena sepwngetahuan dirinya hal itu

menjadi kewenangan pihak pengembang. “Saya merasa bagaimana harus menanghapi warga yang mengharapkan perbaikan jalan akses menuju perumahan,” tuturnya. Dirinya akan melakukan konsultasi dengan pihak kecamatan bahkan pemerintah kabupaten bandung agar bisa menanggapi keluhan wrganya. Pemerintahan desa menerima bantuan anggaran baik Alokasi Dana Perimbangan Desa (ADPD), Alokasi Dana Desa (ADD) dan Dana Desa (DD) tiap tahun, apakah anggaran tersebut diperbolehkan untuk membangun atau memperbaiki sarana yang berada di kawasan perumahan. Hampir 5 Rw dan sekitar 2000 kepala keluarga (kK) warga sukamenak berada di wilayah perumahan oleh karena itu, dirinya akan melakukan konsultasi dengan berbagai pihak agar keluhan warganya bisa direalisasikan. Katanya. Semenatara itu Anggota DPRD Kabupaten Bandung Yanto Setianto mengatakan,

DPRD selaku bagian dari pemerintah kabupaten Bandung tidak bisa melakukan interpensi kepada pihak pengembang terkait perbaikan pasum atau pasus karena itu merupakan kewajiban yang harus dipenuhi oleh deploper perumahan. “Pihak pengembang perumahan harus menyerahkan dulu pasum dan pasusnya, sehingga kami bisa melakukan interpensi dalam perbaikan sarana yang berada diperumahan. Kalau belum diserahkan pihak pengembang, takut melanggar aturan,” jelasnya disela pelaksanaan reses sidang II tahun 2017 di Aula Desa Sukamenak kecamatan Margahayu. Menurutnya perbaikan sarana jalan yang menuju perumahan bisa saja diperbaiki oleh pemerintahan desa, tapi harus direncanakan dulu melalui Rencana Pembangunan Jangka Menegah Desa (RPJMDes), itupun kalau anggaran yang diterima pemerintahan desa cukup besar dan pembangunan di kampung sudah dinilai cukup. Tapi dalam menang-

gapi keluhan masyarakat yang berada di perumahan pihaknya berencana akan merubah regulasi peraturan tentang pengembangan perumahan, sehingga nantinya akan ketahuan jika ada pihak deploper yang nakal. “Saya akan coba berdiskusi di rapat praksi Dewan, untuk merubah regulasi dan peraturan tentang pengembang perumahan, sehingga akan membatasi pihak deploper yang hanya mementingkan ke untungan tidak memenuhi kewajibannya,” tuturnya. Yanto menegaskan, dirinya akan melakukan rapat farksi untuk mengatur regulasi dan peraturan yang mengatir tentang kewajiban pihak pengembang perumahan yang wajib diberikan kepada konsumen atau warga yang perumahan tersebut. Sehingga, tidak ada lagi keluhan masyarakat tentang sarana prasarana yang tidak memadai, kepada pemerintah karena itu memang sudah menjadi kewajiban pihak deploper pengembang perumahan dimana saja. Pungkasnya. Rustandi

Tema Totally Change “Perubahan yang Sesungguhnya“

Pascorner, Usaha Mantan Warga Binaan Lapas Banceuy Pertama di Indonesia Dengan tema Totally Change “Perubahan yang sesungguhnya“, mantan Binaan lapas banceuy terdiri 100 orang dan di kumpulkan oleh Heri sang pendiri pascorner dan bisa berguna buat masa depan anak dan keluarga dan masyarakat kejalan yang lebih baik, tadinya masyarakat kalau melihat mantan napi selalu berfikir negative tapi disini pandangan itu akan beda cerita dan lain hal setelah ada pascorner, merupakan sebuah kawasan yang terdiri dari berbagai unit usaha di Kota Bandung. Hampir semua pegawai di Pascorner merupakan mantan napi. LAPORAN : FAZAR Beberapa bidang usaha yang dikembangkan oleh Pascorner terdiri dari cafe, Barber Shop,kerajinan tangan, clothing, Advertasing, pin, tatto, air brush, steam mobil, hingga vape. Dan Pascorner terus memberikan ke sempatan kepada warga binaan lapas untukmaju bersama. “Untuk itu kami memang sengaja memberikan kesempatan untuk para mantan

napi bekerja disini (Pascorner). Karena tujuan awal kami memang untuk bias mewadahi mantan napi,” kata Heri Coet pendiri Pascorner di Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, Rabu (10/5). Heri mengatakan Pascorner merupakan kawasan unit usaha khusus mantan warga binaan pertama yang ada di Indonesia. Biasanya, di wilayah lainnya hanya sebagian saja

yang menerima keberadaan mantan napi di tempat usahanya. Ayah tiga anak ini sangat mengerti apa yang dirasakan mantan warga binaan ketika keluar penjara. Bercerita banyak tentang masa kelamnya yang keluar masuk penjara sebnayak 8 kali dan akhirnya sadar kehidupan masa depanya untuk anak dan istri ,Sebagai mantan lapas binaan, Heri pernah melewati masa transisi kembali bersosialisasi dengan masyarakat hingga sulit mendapatkan pekerjaan. “Jadi dengan adanya Pascorner ini kami ingin membuktikan kalau mantan napi juga bias berubah. Kami bias bersosialisasi, bias berkreasi danmencari penghidupan yang halal,” jelas dia. Menurutnya para mantan warga binaan yang bergabung dengan berbagai latar belakang kasus ini tentu memiliki komitmen ingin berubah. Artinya mereka tidak ingin kembalike dunia kelam yang pernah membawanya kebalik

PERUBAHAN: Pascorner merupakan sebuah kawasan yang terdiri dari berbagai unit usaha di Kota Bandung. Hampir semua pegawai di Pascorner merupakan mantan napi. hal ini untuk membina mantan narapidana dan mengubah image mereka di masyarakat.

jeruji besi. “Sebelum gabung kesini kami ingin komitmennya untuk benar-benar berubah. Melupakan masalalunya. Menatap kehidupan selanjutnya,” kata Heri. Keberadaan Pascorner tepat berseberangan dengan Lapas Banceuy. Rencananya, kawasan unit usaha ini akan diresmikan langsung oleh perwakilan Kementerian

Hukum dan HAM (Kemenkumham). Grup Band Pas Band akan menghibur acara itu. “Saya pernah merasakan sulitnya mencari pekerjaan dengan status napi.sampai akhirnya saya mencoba hidup bermasyarakat dan awal dari berjualan di daerah jl.dewi sartika bandung ,dengan berjualan poster dan pin akhirnya dari situ saya situ

saya mendapatkan orderan yang mungkin saya kurang percaya dan tidak percaya “tutur heri dari sebuah orderan PIN senyak 2 juta pcs ,dari seorang anggota partai yang memesan akhirnya saya mempekerjakan dan bias membuka lahan usaha. tutur feri Akhirnya berfikir lebih yang iya rasakan selama menjadi penghuni lapas dan mengajak beberapa mantan eks napi untuk bias bekerja dan yang dilakukan Heri ini tentunya tidakakan terwujud tanpa bantuan beberapa pihak di antaranya Lapas Banceuy yang menyediakan lahan dan PT Ava selaku investor untuk mewujudkan pembangunan. Sehingga, Pascorner bias berjalan selama setahun ini. Komisaris PT Ava Agustianus Feri Sutanto mengatakan sengaja bekerjasama dengan HeriCoet dengan membangun wadah usaha bagi mantan warga binaan. Hal itu sejalan dengan misi yang selama ini dijalankan

PT Ava. Feri menjelaskan selama ini PT Ava selaku mitra koperasi dari lembaga pemasyarakatan (Lapas) dan rumah tahanan (Rutan) di Indonesia yang mengelola kantin. Sehingga, pihaknya memiliki program untuk pembinaan mantan napi yang untuk bias hidup yang lebihbaik. Dan Pascorner menjadi mitra untuk bias mengembangkanya lagi. Dia menuturkan ke depan pihaknya berencana akan membangun kembali industry kreatif seperti cafe, sablon, peternakan, pertanian, dan sejumlah usaha lainnya dengan menggandeng 22 UPT Lapas dan Rutan di beberapa daerah di seluruh Indonesia. “Karena koperasi Ava ini ,pembinaan lanjutan,dan warga binaan kita training supaya bias seperti pembuatan bakery (roti) kita siapakan bakerynya di UPT tersebut kita training,” kata Feri. (**)


KOMUNITAS & HOBI

JUMAT | 12 MEI 2017 4website: www.waktunews.com

Andir BC Gelar Kontes Berprestasi BANDUNG - Suatu agenda rutin yang telah lama dilakukan oleh Andir BC yang sudah berjalan cukup lama, mengambil tempat lahan kosong tepatnya di wilayah Sapan “Latihan bersama ini biasa di gelar setiap hari Kamis sekitar pukul 11.00 WIB hingga menjelang Sore, Mereka yang datangpun, tentunya cukup banyak dari beberapa pecinta burung, baik muda dan tua, hingga para pendatang yang mencoba ter-

jun langsung untuk menjajal para gacoannya,”ungkap salah seorang pencinta burung yang ikut dalam latihan bersama Andir BC. Andir BC menggelar kontes Exclusive di Minggu ke tiga denagn melombakan jenis burung kicau love bird, dan kenari, Muray dan lain sebagainya. Bulan ini jatuh pada Kamis 11 Mei Peserta paling ramai, diikuti love bird, dan kenari. Kontes ini sudah berjalan kurang lebih satu tahun yang bertem-

pat di wilayah jalan Sapan Kabupaten Bandung, Kamis (11/5). Peserta Lovebird paling ramai mengunjungi gantangan. Pertarungan cukup seru dan berimbang, sehingga beberapa kelas yang dibuka, dimenangi oleh jagoan yang berbeda. Beberapa kontestan diantaranya yang digelar Andir BC, menang di kelas masingmasing, setelah berhasil melewati sejumlah burung kicau yang tak kalah bagusnya.

Secara umum gelaran kali ini cukup meriah dan lancar. Salah seorang juri sekaligus selaku panitia lomba mengucapkan terimakasih atas partisipasi para kicau mania yang telah meramaikan pagelaran kontes burung kicau yang di gelar oleh Andir BC. Gelaran Andir BC ini kontinyu menggelar kontes burung kicau setiap hari Kamis mulai pukul 10.00 WIB sampai dengan selesai. Seperti diketahui sebelumnya, ge-

laran yang dimotori oleh Asep Kasta selaku ketua panitia dengan menggandeng Juri Hendi dan edo, yang melibatkan para kontestan dari berbagai daerah. Untuk kategori yang dikonteskan menggunakan nama nama tokoh yang diambi dari pewayangan sesuai dengan penyelenggranya Andir BC. Nama Andir Juga bekerjasama dengan Rajawali dan di hari selasa gelaran dipakai oleh Rajawali bc. Kusnadi

Penggemar Ayam Pelung di Kota Bandung BANDUNG- Siapa tak kenal maka tak sayang, itulah ungkapan yang tepat bagi para penggemar berat ayam Pelung di Kota Bandung. Bagi penggemar berat Ayam Pelung maka tidak akan asing mendengar Warung Pelung dan Dekorasi Taman yang berlokasi di Sarijadi Kota Bandung tersebut. Letaknya yang strategis dan mudah dijangkau dari berbagai arah di Kota Bandung tersebut menjadi icon sentra pelung di Kota Bandung dan sekitarnya. Iman Hardiman menuturkan, bagi penggemar pelung sejati, keberadaan warung pelung sangat membantu dan bukan hanya itu saja

warung pelung menjadi ajang silaturahmi sesama penggemar-penggemar pelung di kota Bandung dan Jawa Barat. Warung pelung sendiri menerima pemesanan pelung anak dan dewasa ke seluruh pelosok Indonesia. Bukan itu saja, warung pelung menerima pesanan Ajeng (kurung jangkung ayam pelung). Terbuat dari bahan bambu biasa atau bambu hitam, Untuk masalah harga nego. “warung pelung menjadi tempat silaturahmi antar penggemar pelung di kota Bandung. selain itu, diwarung

pelung menyediakan bibit-bibit unggul ayam pelung,” kata Iman selaku pemilik warung pelung dan dekorasi taman. Menurutnya, penggemar ayam Pelung di Kota Bandung saat ini semakin banyak penggemarnya. Tentunya ini menjadi moment yang sangat menguntungkan, terlebih dengan adanya komunitas-komunitas pelung saat ini.

Warung Pelung saat ini telah banyak melakukan jual beli ke seluruh wilayah Jawa Barat dan luar pulau Jawa juga. “kami menerima pemesanan jumlah banyak, pengiriman luar pulau jawa, soal harga termasuk murah juga, tapi kami memiliki kualitas bibit,” terang Iman. Iman Berharap keberadaan Warung Pelung menjadi sebuah daya tarik juga untuk penggemar –penggemar, selain itu, kita juga bisa saling konsultasi sesama penggemar. Semoga kedepan warung Pelung menjadi pelopor pelung-pelung kualitas di kota Bandung.kusnadi/net

A3


A4 JUMAT| 12 MEI 2017 4website: www.waktunews.com

Persib Bertolak ke Padang lebih Cepat PELATIH Persib, Djadjang Nurdjaman, menjelaskan sengaja menuju Padang lebih awal agar pasukannya bisa menyesuaikan cuaca panas di Padang meski pertandingan akan digelar malam hari. “Walau main malam, Padang cukup panas. Selain itu masalah penerbangan juga, karena Kamis tidak ada penerbangan yang langsung ke Padang sehingga kami berangkat hari ini saja,” ucap Djanur, Rabu (10/5/2017). Menurut Djanur, selama di Padang nanti, Atep dkk. tinggal dimatangkan untuk

menghadapi Semen Padang. “Di Padang kami punya dua kali latihan. Total latihan jelang pertandingan tiga kali, dengan yang di Bandung,” ujar Djanur. Di sisi lain, kekalahan telak 0-4 dari Semen Padang pada Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo jadi catatan dan tidak membuat Persib pesimistis. “Saya mengesampingkan catatan yang sudah lewat. Saya memandang pertandingan yang akan datang, tapi tetap harus jadi pelajaran.

Saya ingat faktor kami kalah saat itu,” kata Djanur. Namun yang jelas, sambung pelatih Persib berusia 59 tahun itu, kekalahan telak musim lalu jangan sampai terulang. “Kami antisipasi saja. Kami tahu Irsyad Maulana dan Riko Simanjuntak juga harus diantisipasi, walau mereka main di sayap tapi mereka aktif bergerak,” jelas Djanur.Pelatih Persib bandung Djadjang Nurdjaman mengaku lebih menaruh perhatian kepada sektor sayap Semen padang dibandingkan lini depan saat kedua tim sal-

ing bentrok di Stadion H Agus Salim, Sabtu (13/3). Djadjang mengakui Semen Padang mempunyai striker berbahaya pada diri Marcel Sacramento dan Vendry Mofu. Namun, Djadjang justru lebih melihat pergerakan Irsyad Maulana dan Riko Simanjuntak. Berikut pemain yang diboyong ke Padang: I Made Wirawan, M Natshir Fadhil, Vladimir Vujovic, Achmad Jufriyanto, Wildansyah, Tony Sucipto, Supardi, Henhen Herdiana, Ahmad Baasith, Hariono, Kim Jeffrey

Kurniawan, Michael Essien, Dedi Kusnandar, Raphael Maitimo, Atep, Billy Keraf, Carlton Cole, Tantan, Shohei Matsunaga, Febri Hariyadi, Gian Zola. Keberadaan Didier Zokora di Semen Padang tidak membuat pelatihPersib Bandung Djadjang Nurdjaman merasa khawatir saat kedua tim saling bertemu di Stadion H Agus Salim akhir pekan ini. Duel nanti bakal mempertemukan dua pemain yang sama-sama pernah merumput di Liga Primer Inggris, mengingat di kubu Persib

ada Michael Essien. Djadjang mengaku telah mengikuti perkembangan Semen Padang pada musim ini, dan telah menyiapkan skema ideal untuk laga nanti. “Saya agak pesimis untuk Zokora, karena saya tahu ketika tampil di Bali dia tidak memuaskan pelatih. Kalau Essien saya selalu beri kesempatan untuk dia, karena kontribusi buat tim cukup nyata. Tapi kalau [Zokora] sampai tampil, akan menjadi tontonan tersendiri,” kata Djanur, sapaan akrab Djadjang.

Sedangkan gelandang bertahan Hariono mengatakan, kehadiran Zokora musim ini membawa warna tersendiri bagi Semen Padang. Hariono menegaskan, Maung Bandung tetap fokus, dan tidak terlena dengan tiga kemenangan beruntun sebelumnya. “Saya lihat dia sudah buat Semen Padang musim ini berbeda. Tapi yang penting kami harus tetap fokus, dan tiap pertandingan kami anggap final. Kami juga tahu Semen Padang di kandangnya akan luar biasa, kami harus waspada,” imbuh Hariono.Kusnadi/Net

FebriBOW dan Zola Masuk Skuad Team SETELAH absen saat laga pekan kelima GoJek Traveloka Liga 1 kontra Persipura Jayapura, Febri Hariyadi dan Gian Zola akan kembali dapat memperkuat PERSIB. Kedua pemain yang baru pulang dari pemusatan latihan Tim Nasional Indonesia ini tetap masuk dalam rencana Djadjang Nurdjaman untuk laga melawan Semen Padang, Sabtu 13 Mei nanti. Lebih lanjut Djadjang men-

MELEMPEM: Melempemnya performa Carlton Cole bersama Maung Bandung, membuat manajemen Persib mulai mempertimbangkan untuk mencari striker baru.

Persib Pertimbangkan Berburu Striker Baru CARLTON Cole masih belum tampil oke untuk Persib Bandung. Posisinya di skuat ‘Maung Bandung’ pun disebut mulai terancam. Sejak didatangkan pada awal musim ini, Cole memang belum tampil memuaskan. Hingga laga ke lima Liga 1, eks pemain West Ham itu belum pernah mencetak gol. Dia mendapatkan kesempatan bermain sebanyak tiga kali, sekali sebagai starter, dua kali menjadi pemain pengganti. Cole dipercaya menjadi starter oleh pelatih Djajang Nurdjaman ketika menjamu Persipura Jayapura, Minggu (7/5/2017). Dia hanya bermain satu babak lalu digantikan oleh Shohei Matsunaga. Kehadiran Cole sebenarnya diharapkan bisa menjadi alternatif Sergio Van Dijk sebagai goal getter tim. Striker timnas Indonesia itu saat ini masih belum pulih dari cedera. Manajer Persib, Umuh Muchtar, mengakui memang ada pembicaraan mengenai masa depan Cole. Tapi, Umuh meminta semua pihak untuk bersabar dan menunggu sampai transfer window untuk mencari pemain baru. “Belum (ada keputusan). Sabar dulu lah mungkin nanti saat putaran kedua. Kalau merekrut pemain baru juga nanti di transfer window,” ujar Umuh, Selasa (9/5/2017). Penampilan Cole memang kalah impresif dengan marquee player lain di Liga 1. Penyerang Madura United, Peter Odemwingie, sudah membukukan sebanyak empat gol, hingga memimpin daftar pencetak gol terbanyak Liga 1.Kusnadi/Net

gakui jika kehadiran Febri dan Zola sangat penting bagi timnya. Bukan sekedar memenuhi regulasi pemain muda, keduanya memang dinilai lebih siap dibandingkan pemain muda lainnya. “Stok pemain muda yang sudah layak main di tim senior itu sangat terbatas, boleh tanya ke pelatih manapun,” tambah Djadjang Dua wonderkids Persib Bandung yang sedang dipanggil ke Timnas U-22, Febri Hariyadi dan Gian Zola, langsung merapat ke tim saat berada di Padang. Keduanya baru selesai menuntaskan pemusatan latihan di Timnas pada Rabu (10/5/2017) ini di Lapangan Sepakbola Pelita Harapan (SPH) Karawaci Tangerang. Rencananya, mereka akan langsung bertolak ke Padang melalui Bandara Soekarno Hatta. Persib akan berhadapan

dengan Semen Padang, Sabtu (13/5) ini di pekan keenam Liga 1 Indonesia 2017 di Stadion H Agus Salim. “Febri dan Zola akan nyusul. Pokoknya 21 pemain kami bawa, komposisinya masih seperti saat lawan Persegres Gresik,” sebut Janur. Ditanyai soal Billy Paji Keraf, meski sang pemain mengaku sudah siap untuk bermain 90 menit namun, Janur rasa ia masih perlu melihat kondisinya lebih lanjut. Dari pengamatannya ketika berlatih Selasa (9/5) lalu Billy dinilai masih belum waktunya bermain penuh. “Kalau Billy bisa 90 menit berita bagus. Tapi, kita lihat nanti di lapangan, masih ada waktu untuk menentukan. Lihat perkembangan kemarin juga saya rasa masih belum sepertinya,” tandasnya.(**)

Catatan Buruk Lawan Semen Padang,PERSIB Optimis Raih Poin BANDUNG - Persib dibayangi kekalahan memalukan di Padang musim lalu dalam turnamen Indonesian Soccer Championship (ISC) A 2016. Mereka ditekuk 4-0 Semen Padang di Agus Salim, kekalahan sungguh disayangkan bagi tim arahan Jajang Nurjaman, mengingat mereka saat itu baru dulang poin di Mandala, Jayapura. Mereka akan kembali datang meladeni tim arahan Nil Maizar, Sabtu (13/5/2017), dalam Liga 1 Indonesia 2017. Pelatih djajang Nurjaman ingat betul bagaimana kekalahan tahun lalu diderita

timnya. Namun kondisi tersebut tak membuat timnya pesimis lebih dulu. “Menjadi catatan, tapi tidak membuat kami pesimis. Saya mengenyampingkan catatan miring itu, hal yang sudah lewat,” kata Jajang kepada wartawan Rabu (10/5). Meski masih teringat kekalahan telak, pelatih 59 tahun itu memandang hal itu adalah pembelajaran. Dirinya bahkan masih ingat faktor-faktor yang membuat Persib kandas hingga tim tak boleh mengulanginya nanti. “Saya memandang pertandin-

gan yang akan datang. Tapi, harus jadi pelajaran. Saya, ingat faktor kami kalah waktu itu, dan itu tidak boleh terulang kembali,” beber Janur. Seperti biasa pelatih asal Majalengka itu tak ingin mempedulikan statistik kekalahan atas Semen Padang di hadapan Kabau Mania. Selain tahun lalu kalah 4-0, Persib menderita kekalahan 1-3 di Indonesia Super League (ISL). “Makanya saya tetap tidak menganggap statistik yang sudah dilewati, itu menjadi keuntungan buat kami,” tandasnya. Kusnadi/Net

OPTIMIS: Djanur memandang statistik kekalahan Persib dari Semen padang sebagai pembelajaran untuk menghadapi laga berikutnya.


WAKTU CIANJUR

5

JUMAT | 12 MEI 2017 4website: www.waktunews.com

Baznas Road Show ke UPZ Sambangi Ulama Ruslan Ependi ruslanependi124@gmail.com

KARANGTENGAH - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Cianjur telah melaksanakan road show ke tiap Unit Pelayanan Zakat (UPZ) di Kabupaten Cianjur. Road show tersebut, selain melaksanakan pendistribusian bantuan kepada hampir 1.500 kader ulama kecamatan dan kader ulama desa, juga dijadikan ajang silaturahmi Baznas kepada para alim ulama dipelosok daerah se-Kabupaten Cianjur. Ketua Baznas Cianjur, Yosep Umar menegaskan selain dua hal itu, road show juga dimaksudkan untuk mensosialisasikan Undang - undang nomor 23 Tahun 2011 Tentang Pengelolaan Zakat, Peraturan Pemerintah No. 14 Tahun 2014 Tentang pelaksanaan Undang-undang No. 23 Tahun 2011 Tentang Pengelolaan Zakat dan Intruksi Presiden No. 3 Tahun 2014 Tentang Optimalisasi Pengumpulan Zakat di Kementrian/Lembaga , Sekretariat Jendral Komisi Negara Pemerintah Daerah , Badan Usaha Milik Negara, dan Badan Usaha Milik Daerah melalui Badan Amil Zakat Nasional Yosep menerangkan, road show itu dilaksanakan menurut pembagian wilayah yang disesuaikan dengan zona demografis yang disusun oleh Baznas Cianjur sendiri. Misalnya untuk wilayah satu yang meliputi Kecamatan Cianjur, Warungkondang, Gekbrong, Cibeber diambil wilayah Kecamatan Cilaku sebagai titik sentral pembagian distribusi. Sedangkan wilayah dua meliputi Kecamatan Ciranjang, Sukaluyu, Haurwangi, Mande, Bojongpicung, Cikalongkulon sentralnya di Kecamatan Karangtengah. Wilayah tiga antara Pacet, Cugenang, Sukaresmi dibagikan di Kecamatan Cipanas. Lalu wilayah empat sentral pembagiannya di Kecamatan Sukanagara meliputi Campaka, Campaka Mulya dan Takokak . “Pusat pembagian yang lain di Kecamatan Kadupandak, Sindangbarang dan terakhir dipusatkan di Kecamatan Pagelaran,” ujarnya.

RUSLAN EPENDI/HARIAN WAKTU

ULAMA : Tim Road Show Baznas Cianjur berfoto bersama sebelum berangkat ke Unit Pelayanan Zakat di seluruh Kab. Cianjur, Baznas Cianjur telah memberikan bantuan kepada hampir 1.500 kader ulama kecamatan dan desa.

Yosep mengutarakan road show yang isi dengan silaturahmi, pendistribusian bantuan dana dan sosialisasi produk hukum tetang zakat ini sesuai dengan program Bupati Cianjur dengan program 7 pilar keagamaannya. "Pak Bupati sendiri adalah bagian dari Organisasi Baznas Cianjur," ungkapnya. Baznas Kabupaten Cianjur lanjutnya, dalam agenda road show ini juga untuk menyamakan pandangan dengan para alim ulama mengenai tugas kita masing-masing. Yakni

pemberian pandangan terhadap masyarakat mengenai kewajiban–kewajibannya yang tidak bisa ditinggalkan manakala sudah sampai pada masa nisab dan jatuh pada saat khaulnya. Karena secara syar’i, para alim ulama itu jauh lebih mengerti pada persoalan agama seperti ini. "Para alim ulama ini yang jauh lebih tahu secara syar'i mengenai zakat dan tahu juga kondisi masyarakatnya," tutur Yosep. Sedangkan Humas Baznas Cianjur, Tau-

fik Misbahudin memaparkan, dalam hal ini pungsi Baznas Cianjur berperan sebagai penegak syariat pada rukun Islam yang ke tiga, yakni kewajiban muslim untuk mengeluarkan zakat. Landasannya adalah Al Qur’an surat At Taubah 60 dan 103 dan Undang – undang nomor 23 tahun 2011 tentang Pengelolaan Zakat, Intruksi Presiden nomor 3 tahun 2014 serta Peraturan Pemerintah nomor 14 tahun 2014. Dalam pandangannya, dengan adanya

Kimrumtan Latih KSM untuk Sanitasi Lingkungan Berbasis Masyarakat

Kilas Cianjur

PWRI Karangtengah Resmi Dikukuhkan CIANJUR - Pengurus Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kecamatan Karangtengah Kabupaten Cianjur, periode 2016 – 2021, belum lama ini dikukuhkan oleh Ketua PWRI Kabupaten Cianjur, Tjetjep Muchtar Soleh di Gedung Balai Desa Ciherang Kecamatan Karangtengah. Acara pengukuhan atau pelantikan dihadiri oleh unsur tokoh masyarakat, unsur muspika, seluruh anggota dan pengurus PWRI Kecamatan Karangtengah, dan Kepala Desa Ciherang. Tjejtep mengucapkan selamat kepada pengurus PWRI yang baru dikukuhkan. “Semoga pengurus PWRI dapat menjalankan program kerja dengan sebaik mungkin,” paparnya. Sementara itu, Sekertaris PWRI Kecamatan Karangtengah, Pupu Sopian, menerangkan, lembaga ini non profit dan merupakan pengabdian pada negara. “Organisasi ini, tidak terikat, tidak mengikat dan tidak berpolitik. Berorganisasi di PWRI ikut memperjuangkan Tata Tentram Kerta Raharja, Para Wredatama lanjut usia, bertaqwa mengabdi pada Nusa dan Bangsa,” tandasnya. Deni Abdul Kholik

DENI ABDUL KHOLIK/HARIAN WAKTU

PENGUKUHAN : Ketua Persatuan Wredatama Republik Indonesi (PWRI) Kecamatan Karangtengah dikukuhkan Ketua PWTI Kab. Cianjur Tjetjep Muhtar Sholeh.

payung hukum diatas, tidak ada lagi pihak masyarakat yang membagikan zakatnya sendiri–sendiri lagi. Selain dari taat hukum, juga untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan seperti beberapa waktu yang lalu, berdesak–desakan hingga menimbulkan korban seperti yang pernah terjadi tempo hari. "Road Show kemarin itu jumlah ulama kecamatan dan desa yang menerima bantuan adalah 1.108 dengan jumlah Rp 299. 650.000. Ruslan Ependi

SYAMSURI/HARIAN WAKTU

TANGKAP : Barang bukti berupa sabu, timbangan sabu, uang Rp 50.00o ribu dan alat hisap sabu berhasil diamankan Unit Narkoba Polres Cianjur dari tangan tersangka Akew.

Unit Narkoba Polres Cianjur Tangkap Bandar Sabu CIANJUR - Satuan unit narkoba polres Cianjur mengamankan salah seorang pengedar sabu LS alias Akew (34) warga Kampung Lembursitu RW 08 RT 02, Ke. Pamoyanan, Cianjur. Dari tangan tersangka petugas mengamankan 6,04 gram sabu-sabu. Kasat Narkoba Polres Cianjur , AKP Cepi Hermawan, menyebutkan sebelumnya polisi mendapat laporan warga terkait keberadaan seorang warga yang dicurigai mengunakan dan menjual narkoba jenis sabu-sabu. Mendapati laporan tersebut, polisi mengintai pelaku yang mengontrak rumah di Kampung

Baru, Kelurahan Pamoyanan, Cianjur. "Setelah melakukan pengintaian kami melakukan penggerebekan di rumah kontrakan tersebut dan berhasil menangkap pelaku beserta barang bukti," katanya. Dari dalam rumah kontrakan, kata dia, petugas berhasil mengamankan alat hisap sabu, timbangan elektrik, dan sabu-sabu seberat 6,04 gram. Hingga saat ini, petugas masih mengembangkan kasus tersebut guna mengungkap bandar besar yang selama ini memasok barang terlarang tersebut.

"Pelaku yang sudah mendekam di dalam tahanan Polres Cianjur guna penyelidikan dan pengembangan kasus tersebut," katanya. Sedangkan pelaku akan dijerat dengan pasal 114 ayat 1 jo Pasal 112 ayat 1 Undang-Undang no 35 tahun 2009 tentang Narkotika. "Kami terus mengimbau warga agar bersama-sama memerangi narkoba, agar Cianjur ke depan terbebas dari bahaya barang haram tersebut. Selama ini, kepedulian warga Cianjur cukup tinggi menginformasikan keberadaan bandar dan penyalahguna narkoba di masing-masing wilayah," katanya. Syamsuri

CUGENANG - Dinas Pemukiman Perumahan dan Pertanahan (Kimrumtan) melaksanakan Pelatihan Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM), Mandor dan Tukang pengelolaan air bersih di sebuah rumah makan kawasan Kecamatan Cianjur. Acara tersebut dihadiri oleh 200 peserta perwakilan dari KSM yang ada di Kabupaten Cianjur, Lurah, Kepala Desa ( Kades ) dan para fasilitator pada program Sanitasi Lingkungan Berbasis Masyarakat (SLBM). Kepala Dinas (Kadis) Kimrumtan Kabupaten Cianjur, Dody Permadi dalam sambutannya memaparkan agenda pelatihan KSM oleh Bidang Air Bersih di dinas yang dipimpinnya adalah untuk pengoptimalan penyediaan sarana air limbah bagi masyarakat di daerah kumuh padat perkotaan. Dalam pembangunan fasilitas SLBM, lanjut Dody, digunakan konsep pemberdayaan masyarakat untuk menjadikan masyarakat sebagai aktor utama dalam proses perencanaan, pembangunan, operasional dan pemeliharaan fasilitas sanitasi komunal. "Tujuannya agar fasilitas sanitasi itu memberikan manfaat yang berkelanjutan, dengan prinsip pembangunan penyehatan

PERSYARATAN KELENGKAPAN DOKUMEN BAKAL CALON ANGGOTA DPR/DPRD PROVINSI/ DPRD KABUPATEN/ KOTA PARTAI NASDEM TAHUN 2019-2024 1. 2. 3.

Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) diperbesar; Fotokopi Kartu Tanda Anggota (KTA) Partai Nasdem, diperbesar; Pasfoto berwarna, Jaket Partai Nasdem; Latar Putih

4.

ukuran 3x4 (3 lembar) ukuran 4x6 (3 lembar) Fotokopi Ijazah/STTB SMA Sederajat/ Pendidikan Terakhir;

5. 6. 7.

Surat Keterangan sebagai pemilih form model AA1 (Kelurahan) Formulir-formulir Kelengkapan Model BB, BB II Surat keterangan Sehat Rohani dan Jasmani

8. 9. 10.

Surat Keterangan Bebas Narkoba (BNN) Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) Surat Keterangan Pengadilan Negeri Setempat

11. 12. 13.

Fotokopi Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) Print Out Jumlah Anggota KTA Partai Nasdem Soft Copy File Persyaratan No. 1 sampai dengan No, 11

lingkungan berbasis masyarakat," ujarnya. Menurutnya, fasilitas sanitasi melalui program SLBM merupakan komponen utama dalam mencapai target Universal Akses 1000-100 bidang sanitasi yaitu menyediakan akses terhadap layanan pengelolaan air limbah. Kadis Kimrumtan juga menyadari soal pembangunan sarana dan prasarana komunal air limbah di Indonesia saat ini belum mencapai kondisi yang diharapkan. terutama pada masyarakat berpenghasilan rendah dilingkungan pemukiman padat penduduk, kumuh dan rawan sanitasi di perkotaan. Dody menyatakan, Akses penduduk pada sarana dan prasarana air limbah sangat erat hubungannya dengan aspek kesehatan, lingkungan hidup, pendidikan, sosial budaya dan kemiskinan. Maka dari itu, lanjutnya, program SLBM adalah salah satu solusi untuk meminimalisir dari persoalan - persoalan terbatasnya akses air bersih bagi masyarakat yang berada di kawasan kumuh baik itu di pedesaan maupun di perkotaan. "Kegiatan SLBM di Cianjur tahun 2017 ini merupakan tahun ke empat, dan akan tersebar di 11 desa di 9 kecamatan," pungkasnya. Ruslan Ependi


6

facebook Harian Waktu

Lintas Sukabumi

@twitter @HarianWaktu

path Harian Waktu

istagram Harian Waktu

EDISI : 59 | JUMAT | 12 MEI 2017

TNI AL Gelar baksos serta Yayasan Pundi Amal SCTV dan Peduli Kasih Indosiar

Lebih Dekat dengan Masyarakat Rezky Adisty rezky.harianwaktu@gmail.com

REZKI ADISTY/HARIAN WAKTU

NAIK: Harga sembako di Kota Sukabumi jelang pauasa sudah mulai naik.

Sembako Merangkak Naik SUKABUMI - Harga sejumlah komoditas sembako di pasar tradisional Kabupaten Sukabumi merangkak naik. Seperti halnya di Pasar Cibadak, saat ini harganya Rp32ribu/kg dari sebelumnya Rp24ribu. "Lumayan besar kenaikannya sampai Rp8ribu/kg. Di Pasar Cisaat juga mengalami kenaikan, tetapi tidak sebesar di Pasar Cibadak. Kenaikannya dari Rp25ribu menjadi Rp30ribu/kg," ujar Kepala Bidang Perdagangan Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Sukabumi, Ela Nurlaela. Komoditas yang mengalami kenaikan terjadi di telor ayam broiler. Di mana, harga ayam yang dijual di Pasar Cibadak saat ini Rp22ribu/kg dari sebelumnya Rp20ribu. Sementara di Pasar Cisaat dari Rp18.500 menjadi Rp21ribu/kg. "Kenaikannya mencapai Rp1.500 sampai Rp2000/kg," ucapnya. Sementara hal yang berbeda terjadi di komoditas bawang putih. Di Pasar Cisaat mengalami kenaikan menjadi Rp48ribu/ kg dari sebelumnya Rp45ribu. Sementara di Pasar Cibadak mengalami penurunan dari Rp50ribu/kg menjadi Rp48ribu. "Perbedaan di setiap pasar menjadi hal yang wajar. Sebab stok dan jarak tempuh memengaruhi harga," ungkapnya. Akan tetapi, kata Ela, secara keseluruhan stok sembako di Kabupaten Sukabumi relatif aman. Bahkan cukup untuk tiga bulan ke depan. "Aman untuk di bulan ke depan," pungkasnya. Mochamad Pajar

Pemkot Sukabumi Optimis Seluruh Sekolah Ikuti UNBK Tahun Depan SUKABUMI - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Sukabumi terus berupaya agar tahun depan siswa SMP sederajat bisa melaksanakan UNBK. Oleh karena itu, saat ini dinas terkait terus mencari bantuan dana. "Iya kami sedang berusaha untuk mendapatkan dana untuk komputer. Saat ini baru mencoba ke Pemerintah pusat," ujar Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Sukabumi, Dudi Fathul Jawad. Sehingga di tahun depan sebanyak 67 sekolah SMP sederajat bisa melaksanakan UNBK secara bersama-sama. Sebab, tahun ini baru beberapa sekolah yang melaksanakan ujian berbasis komputer. "Ada beberapa yang ikut UNBK, itupun semuanya sekolah swasta. Kami inginnya tahun depan semuanya, baik negeri ataupun swasta mengikuti UNBK," ucapnya. Mengenai ujian nasional di Kota Sukabumi, kata Dudi semuanya berjalan dengan lancar. Baik UNBK maupun manual (tulis). "Semua berjalan lancar. Dalam pelaksanaannya cukup bagus," ungkapnya. Wali Kota Sukabumi, Mohamad Muraz, saat ini pemerintah pusat sedang menggalakan percepatan pendidikan merata di seluruh Indonesia. Bahkan di Kota Sukabumi sendiri, sekolah swasta dan negeri sudah mulai bersaing. Hal itu terlihat dari sekolah swasta yang muridnya banyak. "Sekolah swasta yang berkualitas tidak kekurangan siswa. Jadi intinya bagaimana masing-masing sekolah dalam mempromosikannya. Apalagi sekarang era kompetisi. Sehingga masyarakat bebas memilih. Kita dari pemerintah hanya memberikan kebijakan dalam kuota siswa," pungkasnya. Mochamad pajar

IST

OPTIMIS: Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Sukabumi optimis seluruh SMP di Kota Sukabumi bisa ikut UNBK tahun depan.

SUKABUMI - Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut menggelar acara bakti sosial serta meresmikan lapang sepak bola Pasirpogor, Kelurahan Karangtengah, Kota Sukabumi, kemarin. Peresmian ditandai dengan penandata tangan batu prasasti oleh Wakasal TNI AL Laksamana Madya Achmad Taufiqoerrohman, serta dihadiri Walikota Sukabumi, Muchamad Muraz. "Karya bhakti ini TNI AL ini guna lebih mendekatkan diri dengan rakyat, dimana TNI selalu ada untuk Rakyat. Dan kebetulan digelar dekat rumah saya," ujar

Laksamana Madya Achmad Taufiqoerrohman, kepada sejumlah wartawan kemarin. lebih lanjut, Taufiq mengungkapkan, lapangan sepak bola ini direhab untuk kepentingan warga Kota Sukabumi, khsusnya masyarakat sekitar sini untuk melakukan olahraga. "Kita perbagus lapangan ini, dimana podium kita bangun dan rehab, serta lapangan kita tanam pakai rumput. Tapi jangan seringsering digunakan karena rumputnya pasti rusak," cetusnya sambil tersenyum. Sementara itu, acara bhakti sosial dilakukan guna mengobati secara gratis bagi warga masyarakat Kota Sukabumi.

"Pengobatan gratis, poly gigi, poly kandungan. serta seratus anak disunat massal. "Untuk jumlah anak yang disunat kami batasi seratus anak, karena kegiatan ini hanya satu hari," ujarnya. Sementara itu, Walikota Sukabumi, Muchamad Muraz mengungkapkan. pihaknya merasa terim akasih kepada TNI dan Yayasan Pundi Amal SCTv serta Peduli Kasih Indosiar yang telah ikut membangun, serta membuat warga sadar akan pentingnya kesehatan. "Bantuan ini, sangat berarti bagi kami, terutama warga masyarakat Kota Sukabumi, semoga TNI AL bisa lebih maju dan sukses," ujarnya. Salah seorang warga, Ayi

Pancaroba mengaku sangat senang dengan adanya kegiatan ini. Pihaknya membawa anak yatim yang memiliki kelamin ganda. Dan Alhamdulillah Wakasal akan mengoperasi sunat bagi anak ini namun dilakukan di jakarta. karena disini alat-alatnya terbatas. "Saya merasa kasian terhadap deni (anak kelamin ganda red) sejak usia enam tahun sudah dilakukan sunatan massal. Namun kulitnya menutupi kelaminnya, sehingga terpaksa dibawa ke sini," ujarnya. Harapannya, lanjut Ketrua Yayasan

Pancaroba, semoga TNI AL sukses dan berjaya, dan juga saya ucapkan terima kasih kepada Pundi Ama;l SCTV dan Peduli kasih Indosiar yang telah ikut membantu warga masyarakat Kota Sukabumi. Rezky adisty

REZKY ADISTY/HARIAN WAKTU

BAKSOS: Ratusan warga masyarakat berbondong-bondong mendatangi tempak baksos yang digelar TNI AL bekerjasama dengan yayasan Pundi Amal dan Peduli Kasih SCTV-Indosiar

Acara Hardiknas Dinodai PNS Kabur SUKABUMI Ketua KNPI Kota Sukabumi, Luviana Adam, menyayangkan perilaku PNS di Kota Sukabumi saat pelaksanaan peringatan Hardiknas di Lapang Merdeka Kota Sukabumi, Rabu (10/5). Pasalnya, sebelum rangkaian kegiatan selesai, kursi yang seharusnya diisi para PNS tersebut kosong. "Di lihat dari depan mungkin terlihat penuh, Tapi ke belakangnya sudah kosong tak terisi," ujarnya. Seharusnya, kata Luvi, para pejabat tersebut jangan dulu meninggalkan tempat. Apalagi pimpinan mereka, wali kota dan wakilnya masih berada di lokasi acara. "Pimpinan mereka masih ada, ini malah sudah pulang duluan," ucapnya. Wali Kota Sukabumi, Mohamad Muraz, mengaku, PNS yang pulang sebelum waktunya itu sudah meminta izin.

Sebab, mereka harus melayani masyarakat yang membutuhkan pelayanan. "Pelayanan kan harus tetap berjalan meskipun ada kegiatan resmi. APalagi masyarakat tidak bisa dibiarkan menunggu lama," ungkapnya. Apalagi saat ini, PNS di Kota Sukabumi relatif sedikit. Sebab, sudah hampir 10 tahun tidak ada perekrutan PNS baru. "Setiap tahun, jumlah PNS di kita itu terus berkurang. Makanya kami tidak memberikan sanksi selama keperluannya untuk pelayanan masyarakat," pungkasnya. Mochamad Pajar KABUR: Sejumlah kursi yang ditempati PNS Kota Sukabumi terlihat kosong saat rangkaian acara masih berlangsung.

MOCHAMAD PAJAR/HARIAN WAKTU

Penghasilan Guru Madrasah Masih Minim

Guru Madrasah jadi Petani dan Berdagang

Penghasilan guru madrasah diniyah (MD) di Kota Sukabumi masih rendah. Bahkan, tak jarang guru MD itu harus nyambi untuk menambah pemasukan. Laporan: Mochamad Pajar

"PENGHASILAN dari mengajar di madrasah memang masih minim. Makanya banyak guru yang sambil bekerja sebagai petani ataupun pedagang," ujar Ketua Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) Kota Sukabumi, Bukhori Muslim, kemarin. Bantuan dari Pemerintah Kota Sukabumi saat ini masih belum memenuhi kebutuhan seharihari. Sebab, Pemkot Sukabumi hanya mampu membantu tunjangan dua guru MD. Padahal, kata Bukhori, dalam satu MD rata-rata ada 6 guru. "Pemerintah memberi Rp140ribu setiap bulannya untuk dua guru madrasah. Itupun uangnya dapat cair setiap tiga bulan sekali," ucapnya.

Oleh karena itu, kata Bukhori, bantuan dari pemerintah itu digilir untuk dua orang setiap tiga bulan sekali. Sehingga dari jumlah 6 guru, semuanya kebagian. "Meskipun kecil, Alhamdulillah sih sudah ada bantuan. Rizki guru madrasah mah dari Allah," ungkapnya. Saat ini, kata Bukhori, jumlah guru MD di Kota Sukabumi sebanyak 1.051. Oleh karena itu, Ia berharap pemerintah bisa terus meningkatkan bantuan agar guru MD di Kota Sukabumi bisa lebih sejahtera. Apalagi saat ini, sekolah MD sangat diperlukan dalam pendidikan formal. "Sekolah madrasah jadi suatu keharusan bagi siswa yang ingin melanjutkan

MOCHAMAD PAJAR/HARIAN WAKTU

SIMBOLIS: Wali Kota Sukabumi, secara simbolis memberikan medali kepada siswa MD yang tamat sekolah di GOR Merdeka, kemarin.

sekolah formal. Tapi perhatian kepada guru madrasah masih minim," terangnya. Kepala Kementerian Agama Kota Sukabumi, E. Sutisna, membenarkan jika kesejahteraan di MD masih minim. Bahkan bantuan untuk MD saat ini terbilang kecil. "Setiap tahun kementerian hanya bisa membantu Rp100juta untuk 10 madrasah. Sedangkan di Kota ada 179 madrasah diniyah," jelasnya. Wakil Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi, mengakui jika Pemkot Sukabumi belum bisa menyejahterakan guru MD. Padahal menurutnya, keberadaan MD sangat penting dalam melengkapi pendidikan agama yang tidak tercover di sekolah umum. "Kami baru mampu memberikan bantuan secara stimulan untuk dua orang guru. Itupun nominalnya belum besar. Mudah-mudahan ke depan bisa terus meningkat, hingga semua guru madrasah mendapatkan bantuan," pungkasnya. (**)


SAMBUNGAN

7

JUMAT| 12 MEI 2017 4website: www.waktunews.com

Tengak Miras... Sambungan dari hal 1 Sukaluyu. Lantaran kondisinya cukup parah, ketiganya langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cianjur. Namun, dua di antaranya tidak tertolong, dan meninggal dunia. Sementara, satu orang korban yakni M Riki sempat mendapat perawatan. karena kondisinya terus memburuk, sehingga hingga M Riki pun meninggal pada Kamis (11/5) dini hari. “Iya, M Riki masuk ke Instalasi Pemulasaraan Jenazah RSUD Cianjur sekitar pukul 03.00 WIB, setelah sebelumnya menjalani perawatan di Instalasi Gawat

Darurat,” ujar Kepala Instalasi Pemulasaan Jenazah RSUD Cianjur, Dendi Kurniadi. Di Cikalong, ada delapan orang warga yang mengalami keracunan miras oplosan, tiga di antaranya dibawa ke rumah sakit satu meninggal, sementara lima lainnya ditangani Puskesmas Cikalong. “Iya ada beberapa warga yang dibawa ke puskesmas. Saya baru tahu ada yang keracunan miras oplosan dari staf saya, “ katanya Kepala Desa Sukamulya, Kecamatan Cikalongkulon, Sukarna Gamal. Sementara, Wakil Bupati Cianjur, Herman Suherman yang datang menjenguk korban keracunan miras

Polisi Bubarkan Paksa Pendukung Ahok di Mako Brimob

oplosan di RSUD Cianjur, mengaku, prihatin dengan adanya warga Cianjur yang meninggal akibat keracunan miras oplosan. Para korban yang menengak miras oplosan tersebut, berbeda wilayah, yakni dari karangtengah, Cikalong dan Ciranjang. Dari ketiga lokasi tersebut, kata dia, di Cikalong minum miras tersebut hanya iseng karena sedang merayakan ulang tahun. “yang minum itu ada yang biasa dan yang tidak biasa. Yang tidak biasa, diajak temennya, dan jadi sakit karena tdiak biasa,” ujar Herman. Berdasarkan informasi dari dokter, kata Herman, kemungkinan besar semua korban yang mengalami kera-

cunan, harus menjalani cuci darah. Karena, luka yang di derita korban menjadikan ginjal rusak, sehingga di perediksi harus di cuci darahnya. “Ya mereka (Korban) harus di cuci darah,” katanya. Wabup menghimbau, peristiwa tersebut menjadi cambuk dan menjadi contoh bagi masyarakat Cianjur. “Mudah-mudahan ini menjadi cambuk masyarakat Cianjur, kita ada anti maksiat kita dari dulu sudah menegaskan bahwa Cianjur bebas anti maksiat, masyarakat Cianjur yang sudah melakukan seperti ini kami sangat kecewa, mudah-mudahan kedepan di Cianjur tidak ada lagi yang melakukan hal seperti ini,” haranya. Syamsuri

Polisi Amankan... Sambungan dari hal 1 Baswedan. Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto mengatakan, pria berinisial AL tersebut diamankan setelah penyidik Mabes Polri dan Polda Metro Jaya menemui Novel yang sedang dirawat di rumah sakit di Singapura. “Beberapa hari lalu tim Polda Metro Jaya dan Bareskrim ke Singapura untuk temui saudara Novel Baswedan. Dari sana dapat keterangan ada satu orang yang dicurigai kemudian tim melakukan penyelidikan dan upaya paksa penangkapan terhadap seseorang berinisial AL,” kata Setyo. Hal tersebut disampaikan Setyo didampingi Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono, di Polda Metro Jaya, Rabu (10/5) malam. Namun, dari penangkapan AL, polisi belum dapat menyimpulkan apakah yang AL merupakan pelakunya. AL juga belum berstatus tersangka pada kasus ini. Sebab, AL masih diperiksa kepolisian mengenai alibi

aan sarana air limbah bagi masyarakat di daerah kumuh padat perkotaan. Sedangkan dalam pembangunan fasilitas SLBM, digunakan konsep pemberdayaan masyarakat. Tujuanya, untuk menjadikan masyarakat sebagai aktor utama dalam proses perencanaan, pembangunan, operasional dan pemeliharaan fasilitas sanitasi komunal.

tersebut, barikade polisi terus berjalan dan mendorong massa agar meninggalkan lokasi. Beberapa simpatisan masih bersikeras bertahan di lokasi dan tidak mengindahkan imbauan petugas. Namun, berkat kesabaran polisi dalam melakukan negosisasi akhinya simpatisan Ahok berangsur membubarkan diri. Sebelumnya, Setelah dibubarkan paksa di gerbang utama Mako Brimob Kelapa II Depok, para pendukung Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok masih tetap aksi. Mereka berpindah aksi ke lokasi depan Gereja Brimob Kelapa II Di sana, para pendukung menyalakan lilin sambil menyanyikan dan menyuarkan agar Ahok

segera di bebaskan. “Bebas bebaskan Ahok sekarang juga,” teriak semua peserta aksi. Akibat aksi pendukung Ahok itu, lalu lintas di jalan Komjen Pol M Jasin mengarah ke Jalan Raya Bogor sempat mengalami kepadatan. Hingga malam ini, kondisi di depan gerbang utama Mako Brimob Kelapa II Depok sepi. Bahkan sebagian arealnya telah ditutup kawat berduri serta dijaga puluhan personel polisi. Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok sebelumnya divonis 2 tahun penjara oleh Pengadilan Negeri Jakarta Utara. Majelis Hakim menyatakan Ahok terbukti bersalah. Dia dikenakan Pasal 156a terkait penodaan agama. Ricky/Net

Bupati Warning... Sambungan dari hal 1 nannya benar, dan tidak tercela,” tegasnya. Irvan menerangkan, hari ini para kepala sekolah diambil sumpah tidak ada permainan, atau kecurangan dalam seleksi. Kemudian untuk penempatan akan diumumkan semingu kedepan. Pihaknya juga berjanji penempatan tidak akan keluar dari rayon masing-maising, namun bila tidak cocok den-

gan keputusan bupati, maka setiap kepala sekolah dipersilahkan untuk mengundurkan diri, karena masih tersisa 207 grede untuk cadangan. Sementara itu, Sekretaris Panitia Seleksi, yang juga Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah Kab Cianjur, Tohari Sastra mengatakan, dari 151 orang Kepala SMPN yang telah lulus seleksi, untuk kepala sekolah dari guru mendapat jabatan tambahan sebagai kepala

sekolah sebanyak 38 orang sisanya kepala sekolah asal disegarkan kembali. Tohari mengatakan, untuk rotasi atau pun perpindahan dan penempatan tugas sepenuhnya hak daripada bupati, yang merupakan hasil laporan tim seleksi Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat). Kemudian diajukan ke bupati untuk kemudian ditindaklanjuti. Ismat Nasrullah

Mendagri Ingatkan... Sambungan dari hal 1

JENGUK : Kapolda Metro Jaya Irjen Mochammad Iriawan saat menjenguk penyidik KPK Novel Baswedan di Rumah Sakit Mitra, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (11/4

yang bersangkutan. “Tolong hormati asas praduga tak bersalah,” ujar Setyo. Novel sebelumnya disiram cairan yang diduga air keras di dekat Masjid Jami Al Ihsan, dekat rumahnya. Saat itu, Novel baru saja selesai menunaikan shalat Subuh berjemaah di masjid tersebut sekitar pukul 05.10 WIB. Akibat penyerangan ini,

penghilatan Novel terganggu hingga kini sehingga harus menjalani perawatan di Singapura. Kendati demikian, kondisi matanya sudah mulai membaik. Novel Baswedan merupakan Kepala Satuan Tugas yang menangani beberapa perkara besar yang sedang ditangani KPK. Salah satunya adalah kasus dugaan ko-

rupsi proyek e-KTP. Beberapa waktu terakhir, Novel terlibat persoalan di internal KPK. Novel yang mewakili Wadah Pegawai KPK menolak secara tegas rencana agar Kepala Satuan Tugas ( Kasatgas) diangkat langsung dari anggota Polri yang belum pernah bertugas di KPK sebelumnya. Ricky/ Net

anan pengelolaan air limbah. Pihaknya juga mengakui, pembangunan sarana dan prasarana komunal air limbah di Indonesia saat ini belum mencapai kondisi yang diharapkan. Terutama pada masyarakat berpenghasilan rendah di lingkungan pemukiman padat penduduk, kumuh dan rawan sanitasi di perkotaan. “Akses penduduk pada sarana dan prasarana air lim-

bah sangat erat hubungannya dengan aspek kesehatan, lingkungan hidup, pendidikan, sosial budaya dan kemiskinan,” tuturnya. Maka dari itu, lanjutnya, program SLBM adalah salah satu solusi untuk meminimalisir dari persoalan-persoalan terbatasnya akses air bersih bagi masyarakat yang berada di kawasan kumuh, baik di pedesaan maupun di perkotaan. (**)

Mandor dan... Sambungan dari hal 1

DEPOK - Polisi kembali bubarkan paksa aksi pendukung Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok di depan Gereja Brimob Kelapa II, Kamis malam. Berdasarkan pantuan, berbekal pengeras suara polisi meminta mundur pendukung ahok yang tengah berkumpul di depan Gereja Mako Brimob. Sekitar 50 meter dari lokasi pertama aksi mereka. “Ini sudah malam. Aksi kalian melanggar undang-undang No 9 Tahun 1999 tentang menyampaikan pendapat di muka umum. Tolong hargai hari ini adalah Hari Waisak,” ucap anggota polisi melalui pengeras suara, Kamis (11/5). Dengan terus memberikan imbauan kepada simpatisan Ahok

“Tujuannya agar fasilitas sanitasi itu memberikan manfaat yang berkelanjutan dengan prinsip pembangunan penyehatan lingkungan berbasis masyarakat,” ujarnya. Menurut dia, fasilitas sanitasi melalui program SLBM merupakan komponen utama dalam mencapai target Universal Akses 100-0-100 bidang sanitasi. Yaitu menyediakan akses terhadap lay-

mengonsolidasikan jajarannya demi mewujudkan janjijanji kampanye. “Segera konsolidasikan dengan jajaran, menginventarisasi janji-janji kampanye untuk dapat dituangkan dalam APBD Perubahan,” ujar Tjahjo, Kamis (11/5). Tjahjo mengingatkan, pemerintah daerah harus bersinergi dengan pemerintah pusat. Selain menjalankan programnya sendiri, pemerintah daerah diharapkan juga memastikan proyek strategis pemerintah pusat

terus berjalan. “Segera koordinasi dengan DPRD, Forkopimda, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh adat untuk masing-masing ambil peran mensinergiskan dan memastikan program strategis dari pemerintah pusat terlaksana,” ujar Tjahjo. “Bangun hubungan tata kelola pemerintahan daerah secara efektif dan efisien dengan pemerintah pusat,” lanjut dia. Mendagri juga mengingatkan agar kepala daerah memerhatikan pula aspek pertumbuhan dan pemerataan ekonomi yang berkeadilan

dengan memastikan proyek infrastruktur rampung tepat pada waktunya. Penyerapan anggaran juga menjadi hal yang mesti menjadi fokus kerja kepala daerah. Tjahjo mengatakan, saat pelantikan besok, Presiden Jokowi juga akan menyampaikan pesan-pesan kepada kepala daerah terpilih. Mereka diharap betul-betul melaksanakan pesan Presiden itu. Menteri Dalam Negeri RI Tjahajo Kumolo menyatakan terjadi pembengkakan dana penyelenggaraan pilkada serentak tahun 2017. Ricky/Net

Menuju tak..... Sambungan dari hal 1 seorang Dosen Bahasa Indonesia. “Saya melihat banyak sekali makalah – makalah mahasiswa yang EYD nya masih salah dan saya ingin membenarkannya,” kata Mojang cantik ini. Mojang yang satu ini, ternyata penyandang peringkat rangking satu selama enam semester berturut – turut, selain itu ternyata dia memiliki segudang prestasi, antara lain sebagai juara satu lomba baca puisi tingkat Kabupaten. “Menurut orang saya ini orang yang serius dan hobi belajar, padahal sebenarnya saya orang yang santai dan

bisa dibilang pemalas,” ucapnya. Menurut Mojang yang selalu belajar setiap hari dari pukul tujuh malam hingga pukul dua belas malam ini, belajar belajar bukanlah sebuah hobi, tapi belajar adalah sebuah kewajiban. “Biasanya saya belajar sambil main hp dan nonton tv supaya tidak jenuh, menurut saya belajar itu tidak usah terlalu serius,” ungkapnya. Selai hobi nonton drama korea dan baca webtoon, ternyata mojang cantik ini hobi juaga membuat puisi, saat ini ia telah membuat antalogi puisi hasil karyanya setebal empat puluh lima lembar. Yang hebatnya salah

satu karya dari Alfina, telah berhasil di muat dan terbitkan oleh media cetak sekala Nasional. “Kebanyakan isi dari Puisi – Puisi saya adalah tentang pengalaman hidup, dan beberapa tentang kisah cinta remaja juga tentang sosial,” terang Alfina Alfina menambahkan, “Moto hidup saya adalah menuju tak terbatas dan melampauinya, yang artinya kita harus memiliki cita – cita yang tinggi dan saat kita sudah mencapai cita - cita itu kita harus berusaha lagi untuk mendapatkan hasil yang lebih dari yang kita inginkan,” tututp Alfina. Asep Hendrayana

WAKTUNYA IKLAN BARIS BISNIS

SYARATAN DIBANTU SATU JAM CAIR HUBUNGI RISNI 081224375884

DIJUAL SATU SET ALAT KOPI MAKER KONSEP ALA MINI KAFE DAN GEROBAK HARGA 7 JT HUBUNGI 085724224618

DIJUAL MITSUBISHI TYPE T120SS JENIS PICKUP TAHUN 2015 WARNA HITAM NOPOL F-8466-SS

FASHION

DIJUAL MITSUBISHI TYPE T120SS JENIS PICKUP TAHUN 2015 WARNA PUTIH NOPOL F-8828-WZ HUB: PT ARTHA ASIA FINANCE 0877-2141-3802

THE FANTASTIC STYLE GROSIR KAOS - KAOS BERGAMBAR FILM / MOVIE KARTUN/ANIMO, BAHAN SPANDEK COTTON COMBAT KUALITAS TERBAIK. JL RAYA CIHERANG CIPANAS NOMOR 116B TELP 087720014446

JUAL MOBIL

JUAL MOTOR DIJUAL MOTOR NEW YAMAHA DAN HONDA CASH/ KREDIT PROSES SURVEY DIBANTU DENGAN CEPAT, PERSYARATAN DIBANTU SATU JAM CAIR HUBUNGI ADITYA EKI087721040701

1. MITSUBISHI T120SS PICKUP 2015 HITAM F 8405 SS 2. MITSUBISHI MIRAGE GLXMT 2015 MERAH METALIK F 1273 WZ HUBUNGI ARTHA ASIA FINANCE 087721413802

DIJUAL MOTOR NEW YAMAHA DAN HONDA CASH/ KREDIT PROSES SURVEY DIBANTU DENGAN CEPAT, PERSYARATAN DIBANTU SATU JAM CAIR HUBU­NGI YANGYANG 08151626174

KATANA DX TAHUN 1992 BODI TERAWAT HARGA 40JT NEGO HUBUNGI 085722299883

KECANTIKAN

DIJUAL DAIHATSU TAFT 1995 WARNA BIRU HARGA 60 JT NEGO HUBUNGI 082114751791 DIJUAL MOBIL VARIAN MITSUBISHI NEW CASH/ KREDIT PROSES SURVEY DIBANTU DENGAN CEPAT, PER-

RIM-RIM SALON & NAIL ART, PERAWATAN KECANTIKAN YANG NYAMAN. CATOK, CUCI BLOW, CURLY, REBONDING/SMOOTHING, KRITING, TONING, HAIR EXTENSION, CREAMBATH, HAIR MASK, FACIAL, TOTOK WAJAH +

HARIAN WAKTU Menyajikan Informasi Yang Sebenarnya

MASKER, TERAPI TELINGA, CAT KUKU 3D. ALAMAT KP KAUM RT 02/06 DS BOJONG KARANGTENGAH CIANJUR. TLP 081234562669

GALM 2TH, DSIPLN&TLTI HUB KTR PEMASARAN GADING ASRI/TLP 087825888585

KEHILANGAN STNK

OLAHRAGA

TELAH HILANG STNK NOPOL F.3146.XW AN EVA MARIA ULFA TELAH HILANG STNK NOPOL F2851XA AN EA JULAEHA TELAH HILANG STNK NOPOL F 3380 XU AN UDAN SUPARMAN TELAH HILANG STNK NOPOL F 3656 XW, AN. NENG INTAN, TELAH HILANG STNK NOPOL F 5937 ZY, AN. ENDI EFFENDY, F TELAH HILANG STNK 3593ZZ:YATI SUMYATI

NOPOL

LOKER DIBUTUHKAN MARKETING EKSEKUTIF PRIA/WANITA MEMPU­ NYAI LOYALITAS TINGGI, MAMPU BEKERJA DIBAWAH TEKANAN, MEMPUNYAI SIM C, LAMARAN BISA DIKIRIMKAN KE CV SUPRAJAYA MOTOR DI DEPAN POM BENSIN BOJONG. HUB ADE PIN: D555BCBA RUMAH JAHIT ANGELINA MNCR KRYWN SBG MARCHENDISER GARMENT & PENJAHIT WNTA, PEN-

FABER STORE PROMO SEPATU DIJAMIN 100% ORIGINAL ADIDAS, NIKE, CONVERSE DAN NEW BALANCE. JERSEY NEGARA,JERSEY CLUB, DISKON 50 PERSEN SAMPAI AKHIR MARET ALAMAT JALAN WIJAYA KUSUMA NO 137 DEKAT RADIO PASUNDAN FM PACET. PEMESANAN 0818624988

TRAVEL KURNIA TOUR AND TRAVEL, PROMO LIBURAN SINGAPURA MALAYSIA 4H3M ALL IN RP 3 JT JL RY GADING ASRI NO 8 HUBUNGI 081312122585 ZHAFIRA TOUR AND TRAVEL MELAYANI BERBAGAI MACAM TOUR DOMESTIK DAN INTERNASIONAL, SPESIAL PAKET UMROH BAYAR 50% SISA BISA DICICIL 6 BULAN SETELAH UMROH . ALAMAT JL SILIWANGI GG SALAGEDANG III NO 7 CIANJUR TELP 081322277221

TARIP IKLAN DISPLAY : Warna halaman Dalam Rp30.000 / mm kolom | Warna halaman Cover Rp40.000/ mm kolom | Hitam Putih Rp20.000 / mm kolom | Warna Duka/Obituari /Memorial Rp30.000 /mm kolom | Hitam Putih Rp20.000/mm kolom | Warna Iklan Advertorial Rp25.000/ mm kolom | Hitam Putih Rp15.000/ mm kolom | Iklan Baris Rp15.000/ mm kolom Iklan dan berlangganan : 085 722 299 883 - 085 624 256 615


8

TERBIT SETIAP HARI e-mail: harianwaktu@gmail.com Redaksi: 087 714 626 412 Iklan | Berlangganan: 085 722 299 883 website: www.harianwaktu.com Alamat: Jalan Didi Prawirakusumah No.3 Kelurahan Solokpandan Cianjur

RUANG B SNIS

facebook Harian Waktu

@twitter @HarianWaktu

path Harian Waktu

istagram Harian Waktu

Edisi : 59 JUMAT| 12 MEI 2017 4website: www.waktunews.com

Tiktuk Gaul Lahir dari Keperihatinan Guru Paud Asep Hendrayana

asephendrayana200488@gmail.com

CIANJUR - Cemilan jaman dulu yang sekarang mulai booming lagi salah satunya adalah kue garpuh atau sekarang lebih akrab disebut Tiktuk. Dengan brand Tiktuk Gaul, kini cemilan jadul dengan rasa gaul ini telah merambah ke toko oleh–oleh dan super market di Cianjur dan sekitar nya. Di tangan Lia Herlina, Ibu dua orang anak, asal Kamp. Pasir Malaka, RW 10 RT 02, Desa. Nangala Mekar Kec. Ciranjang, kini tiktuk tersebut bisa dinikmati dengan aneka variant rasa, seperti rasa daun jeruk, daun seledri, taucho, keju dan extra hot. “Saya membuat variant rasa pada Tiktuk Gaul, agar Tiktuk ini banyak diminati masyarakat, selain untuk melestarikan cemilan jaman dulu, melalui tiktuk ini saya mencoba lestarikan m ak anan khas Cianjur juga, yaitu Tiktuk d e n gan rasa Taucho,” terang Lia. Menurut Lia, perusahaan Tiktuk Gaul yang ia kelola Sejak 2010 ini, berawal dari niat membantu para guru PAUD di PAUD Khae-

runisa, untuk mendapatkan penghasilan tambahan setelah selesai mengajar. Tiga orang guru PAUD yang bekerjasama dengan dirinya ini bisa menghasilan 15 Kg tiktuk setiap harinya. “Mereka mengerjakan pembuatan Tiktuk di rumah masing- masing seusai mengajar, kemudian tiktuk hasil produksi tersebut kami kemas dan saya pasarkan,” ucap Lia. Selain seorang pengusaha Lia pun tergabung dibeberapa organisasi ke wanitaan dan UMKM. Di tengah kesibukan bisnisnya dengan mobilitas yang tinggi, ternyata Lia tidak melupakan jiwa sosialnya terhadap orang–orang disekitarnya. “Besar harapan saya untuk Tiktuk Gaul i n i ,

saya ingin tiktuk semakin banyak order sehingga saya dapat mempekerjakan para tetangga khususnya kaum ibu rumah tangga di sekitar saya, agar mereka mempunyai penghasilan tambahan, untuk memenuhi kebutuhan rumah tangganya,” harap Lia. Lia Herlina adalah sosok wanita yang tangguh, selain untuk menghidupi kebutuhan dua orang anaknya, ternyata kerjakerasnya itu, dia dedikasikan juga untuk orang yang ada di sekitarnya, semoga sosok Lia ini dapat menginspi-

rasi kaum wanita Cianjur. Asep Hendrayana

Sistem Resi Gudang Sangat Diminati Petani Cianjur CIANJUR - Sistem Resi Gudang (SRG) merupakan instrumen perdagangan maupun keuangan yang memungkinkan komoditas yang disimpan dalam gudang memperoleh pembiayaan dari lembaga keuangan tanpa diperlukan jaminan lainnya. Pelaksanaan SRG mengacu

pada Undang-Undang No. 9 Tahun 2006 tentang Sistem Resi Gudang, sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang No. 9 Tahun 2011. Dan Cianjur ini adalah merupakan daerah yang memiliki resi gudang terbaik tingkat Nasional. Menurut Himam Haris

Kepala Dinas Koperasi, UMKM, Perindustrian dan Perdagangan Kab. Cianjur, antusias petani di Cianjur terhadap SRG ini sangat besar, sehingga pada saat panen raya datang, pihaknya tidak bisa memenuhi keinginan seluruh petani yang ingin melakukan penyimpanan

Contact Person: 1. Deni Koswara, SE, MM (081398631879) 2. Endang Suryana, S.Pd (087879617561) 3. Jiddi (085659313155) 4. Deki Permana H, S.Pd (085861411104) 5. Agus Suryadi (085720085949) 6. Rohaeti, S.Pd (082214777566) 7. Wanti Rachmawati, S.T (085717774446) 8. Denti Astri Mulya, S.Pd (0857222201633) 9. H Rudhy Ridwansyah, S.E (085885334533)

dan memanfaatkan gudang tersebut, karena terhambat kapasitas gudang yang belum memadai. “Saat ini Cianjur memiliki 2 gudang yang terletak di kecamatan Haurwangi dengan kapasitas penyimpanan sebanyak 1.300 ton dan di Kec. Warungkondang dengan kapasitas 1.000 ton,” jelas Himam. Sistem resi gudang membantu para petani untuk mendapatkan harga jual yang layak sehingga mereka tetap bisa menikmati keuntungan dari tanaman mereka, tanpa harus tergesa-gesa menjual hasil produksinya. “SRG ini sangat bermanfaat sekali untuk para petani saat menghadapi panen

raya, karena di gudang ini kami memberikan fasilitas untuk para petani yaitu untuk mengeringkan gabah dan untuk menyimpan,” kata Himam. Himam menambahkan, dengan resi gudang ini para petani dapat melakukan pinjaman lunak dengan 0,5% perbulan. Pinjaman yang akan di berikan pihak bank terhadap petani ini sebesar 75% dari barang yang disimpan, kemudian hutang ke pihak bank harus di bayar, jika barang sudah dijual dan penjualan tersebut dilakukan setelah harga barang di pasaran dalam posisi yang bagus. “Saat ini kami bekerjasama dengan Bank Jabar Banten untuk penyimpanan gabah

ASEP HENDRAYANA/HARIAN WAKTU

DIMINATI: Sistem resi gudang di Cianjur sangat diminati karena dapat membantu para petani untuk mendapatkan harga jual yang layak sehingga mereka tetap bisa menikmati keuntungan dari tanaman mereka, tanpa harus tergesa-gesa menjual hasil produksinya.

di SRG kab. Cianjur,” tandas Himam. SRG dapat menjadi solusi persoalan pangan di Cianjur. SRG dapat mendorong stabilisasi harga dengan memberi-

kan kepastian kualitas dan kuantitas komoditas barang yang disimpan, mendapatkan harga yang lebih baik atau menunda waktu penjualan. Asep Hendrayana


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.