Harian Nasional

Page 1

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

A

Hari ini 24 halaman | Rp 3.000,-

TRAVEL & LIFESTYLE

JUVENTUS vs AJAX

BARANG KOLEKSI HIDUPKAN MEDSOS

SENJATA KUNCI

» A11

» B17

DINAMIS DAN MENCERAHKAN

JAKARTA (HN) Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI dipaksa gerak cepat, menuntaskan seluruh persoalan logistik Pemilu 2019, menyusul sejumlah daerah di Tanah Air, termasuk luar negeri masih terkendala kekurangan surat dan penggantian kotak suara rusak akibat bencana banjir. Penyelenggara patut memastikan seluruh tahapan logistik rampung paling lambat 16 April 2019. “KPU tidak punya pilihan, selain menuntaskan seluruh masalah logistik sehari sebelum pemungutan suara. Jika tidak, pemilu terpaksa harus ditunda,” kata Pengamat Politik Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta Adi Prayitno kepada HARIAN NASIONAL, Senin (15/4). Menurut Adi, persiapan KPU dalam pemilu serentak kali ini agak mengkhawatirkan. KPU, tutur Adi melanjutkan, semestinya menyiapkan segala sesuatu yang bisa saja terjadi di luar dugaan, terutama dalam menghadapi faktor cuaca dan proses distribusi ke daerah yang aksesnya sulit dijangkau. Pesta demokrasi menjadi pertaruhan banyak orang sehingga kinerja KPU menjadi sorotan masyarakat. “Jika KPU tidak mampu mengantisipasi hal-hal teknis, berpotensi menimbulkan keributan. Saya melihat, antisipasi KPU kurang dan cenderung menganggap pemilu akan berjalan baik, tanpa kendala. Faktanya, tidak demikian,” ujarnya. Di sisi lain, komitmen KPU menyelesaikan masalah juga dikritik, terlebih menyangkut persoalan logistik yang dinilai krusial dalam hajat pemilu. Pengamat Politik Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Siti Zuhro menyayangkan, KPU kurang greget menyikapi masalah, padahal peringatan tentang pelik dan

ANTARA | ARIF FIRMANSYAH

Pemilu di sejumlah TPS bisa ditunda jika hingga hari ini ketersediaan logistik tidak dipenuhi.

Personel Pertahanan Sipil (Hansip) memeriksa logistik Pemilu 2019 yang masih bisa diselamatkan akibat terendam banjir di Gedung GOR Serbaguna, Ciseeng, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (15/4). Ratusan kotak surat suara Pemilu 2019 rusak oleh terjangan air yang menjebol tembok gedung tersebut, Minggu (14/4) malam.

rumitnya pemilu serentak sudah dibicarakan sejak awal. Imbasnya, banyak dirundung persoalan. “KPU belum pernah menggelar pemilu serentak seperti ini, sehingga masalah yang muncul harus diantisipasi. Pemilu kali ini lebih serius dibandingkan sebelumnya, khususnya menyangkut masalah logistik. Terkendalanya logistik, tentu akan menghambat kelancaran pemilu,” kata Siti. Dalam hitungan, Indonesia sudah menggelar lima kali pemilu nasional. Ini seharusnya menjadikan KPU berpengalaman dan mampu mengatasi setiap tantangan yang ada. Jika ada yang kurang, seharusnya dapat diatasi dengan tangkas dan profesional, agar pesta demokrasi dapat berjalan efektif. Komisioner KPU RI Pramono Ubaid mengklaim, persiapan Pemilu 2019 sudah 99 persen. “Kami masih berkejaran

LION AIR GROUP SIAPKAN 3 RUTE INTERNASIONAL DARI KULON PROGO » Jakarta

24 - 31°C

Bandung

20 - 29°C

Semarang

24 - 33°C

A5

Yogyakarta

DAERAH TERKENDALA LOGISTIK KAB ACEH BESAR (ACEH): Kekurangan surat suara DPD 983 lembar. KAB LUMAJANG (JAWA TIMUR): 90 kotak suara dan 300 surat suara rusak terkena hujan. KAB BOGOR (JAWA BARAT): 682 surat suara rusak akibat banjir dan belum ada penggantian. KOTA KUPANG (NTT): Kekurangan sekitar 1.500 surat suara. KOTA YOGYAKARTA (DI YOGYAKARTA): Baru terima 95 surat suara, belum dapat penggantian logistik rusak. KAB JEMBER (JAWA TIMUR): 9 kotak suara rusak diserang rayap dan masih menunggu penggantian. PROVINSI BANTEN: Kekurangan surat suara pilpres sekitar 10 ribu dan 600 untuk DPR RI. KAB CIANJUR (JAWA BARAT): 50 kotak suara rusak terkena hujan. Berbagai Sumber

dengan waktu di banyak daerah, apalagi cuaca saat ini kurang bersahabat. Itu termasuk penggantian surat suara yang rusak. Pengiriman sudah kami proses,

tinggal memastikan logistik sampai di lokasi sebelum 17 April 2019,” ujar Pramono. Pramono berharap semua permasalahan yang terjadi dapat diselesaikan dalam waktu yang tersisa. KPU pun masih perlu menyelesaikan beberapa hal seperti sistem audit IT KPU, demi mempersiapkan penyelenggaraan pemilu berjalan baik. Selain itu, mengantisipasi pendirian TPS yang jauh dari lokasi banjir, menyusul banyaknya titik yang tergenangan air akibat hujan deras. “Ini tentu kami rancang tidak sembarangan. Jika terjadi hujan deras saat pemungutan suara, kemungkinan kami akan membawa logistik ke tempat yang aman seperti sekolah,” katanya. Belum lama ini, tempat penyimpanan logistik di Ciseeng, Jawa Barat, tergenang air akibat

LARANGAN MEROKOK SAAT BERKENDARA HARUS DENGAN UU » 23-32°C

Surabaya

26-35°C

Denpasar

26-35°C

Hujan Lebat

A8 Hujan Sedang

hujan. Ratusan kotak suara di tempat itu mengalami kerusakan dan harus diganti. Komisioner KPU RI Ilham Saputra mengatakan, KPU akan gunakan kotak suara dari daerah lain untuk mengganti yang rusak di Kabupaten Bogor. “Logistik di Jawa Barat jumlahnya besar, mungkin bisa dikirim ke Ciseeng,” ujar Ilham. Sedangkan untuk surat suara, KPU akan mencetak baru untuk mengganti yang rusak. Banjir yang melanda Kabupaten Bogor pada Minggu (14/4) mengakibatkan 682 kotak suara yang akan digunakan untuk Pemilu Serentak 2019 rusak terendam air. Kotak-kotak suara tersebut disimpan di gudang logistik tingkat kecamatan dan tidak diberi alas atau pelapis tambahan lain sehingga rentan rusak. O SHERLYA PUSPITA SARI | TEGAR RIZQON ALFIAN

SAUDI-UEA RISAUKAN SUDAN » Hujan Ringan

Berawan

Cerah Berawan

A10 Cerah sumber: BMKG


Berita Utama

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

A2

Dana Calon Jamaah tidak Hangus JAKARTA (HN) Calon jamaah haji yang belum melunasi Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) tak perlu risau. Pasalnya, Kementerian Agama (Kemenag) memastikan dana yang telah diberikan calon jamaah sebagai setoran awal untuk menunaikan ibadah haji tidak hangus. “Tahun depan tetap bisa melunasi lagi,” kata Kepala Seksi Pendaftaran Haji dan Reguler Kemenag Wahyu Utomo kepada HARIAN NASIONAL, kemarin. Pernyataan Wahyu seiring berakhirnya masa pelunasan BPIH 1440H/2019M tahap pertama, Senin (15/4). Masa pelunasan BPIH tahap kedua diperuntukkan bagi calon jamaah dengan kondisi tertentu. Ada enam kelompok yang berhak melunasi pembayaran tahap dua BPIH. Salah satunya, calon jamaah haji yang berhak melunasi pada tahap pertama, tetapi saat proses pelunasan mengalami kegagalan pembayaran. Data Kemenag, calon jamaah haji Indonesia yang melakukan pelunasan BPIH tahap pertama berjumlah 184.195 orang. Sementara, masih ada 19.815 kuota haji yang belum terlunasi, terdiri 18.316 jamaah reguler dan 1.499 Tim Pemandu Haji Daerah (TPHD).

BIAYA PENYELENGGARAAN IBADAH HAJI 1440H/2019M PELUNASAN TAHAP I (19 MARET-15 APRIL 2019) Lunas : 184.171 jamaah haji reguler Sisa : 18.316 jamaah haji reguler dan 1.499 Tim Pemandu Haji Daerah PELUNASAN TAHAP II (30 APRIL-10 MEI 2019) Pelunasan bagi : Jamaah Haji yang berhak melunasi tahap pertama tetapi saat proses pelunasan mengalami kegagalan pembayaran Jamaah haji yang nomor porsinya telah masuk alokasi kuota tahun 1440H/2019 yang sudah berstatus haji Jamaah haji yang akan menjadi pendamping bagi jamaah haji lanjut usia (75 tahun) yang telah melunasi tahap 1. Pendamping harus terdaftar sebelum 1 Januari 2017 dan terdaftar di provinsi sama. Jamaah haji penggabungan suami/istri dan anak kandung/orang tua yang terpisah. Syaratnya, jamaah yang akan digabungkan juga harus terdaftar sebelum 1 Januari 2017. Jamaah haji lanjut usia minimal 75 tahun per 7 Juli 2019 yang telah memiliki nomor porsi dan terdaftar haji reguler sebelum 1 Januari 2017. Jamaah haji yang masuk nomor porsi berikutnya berdasarkan database Siskohat sebanyak 5 persen dari jumlah kuota provinsi dan atau kabupaten/kota berstatus belum haji dan telah 18 tahun atau sudah menikah Sumber: Kementerian Agama RI Banda Aceh

23-32°C

Medan

Wahyu menjelaskan, jumlah tersebut telah direkap oleh lembaganya sejak penutupan pembayaran pada Senin kemarin pukul 15.00 WIB. Dia menyatakan, sisa kuota haji yang belum lunas di tahap pertama bakal dilimpahkan ke masa pelunasan BPIH tahap dua, 30 April-10 Mei. “Kami sedang koordinasikan ke seluruh Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag apa penyebab calon jamaah tidak melunasi tahap pertama. Biasanya karena menunggu mahram, sakit, dan lainnya.” Kasubdit Pendaftaran Haji Reguler Kemenag Abdul Hanif berjanji, para Kanwil bakal melaporkan penyebab jamaah yang tak melunasi pembayaran tahap pertama BPIH sebelum proses pelunasan tahap kedua. Dia menyebut, domisili jamaah yang jauh dari Kantor Wilayah Kemenag menjadi salah satu kendala. Dia menambahkan, verifikasi kepada jamaah tersebut tak bisa dilakukan secara langsung, tapi berjenjang. Pengamat Haji Universitas Islam Negeri Jakarta Dadi Darmadi menilai, angka 19.815 kuota yang belum terlunasi di tahap pertama BPIH terbilang cukup besar. “Jangan sampai ada calon jamaah haji sebenarnya tidak tahu informasi pelunasan BPIH. Ini yang bisa didesak,” tuturnya. Ketua Komnas Haji dan Umrah Mustolih Siradj menyatakan, angka jamaah yang tak melunasi BPIH ini cukup fantastis. Penyebabnya, dia menduga, sosialisasi Kemenag yang kurang maksimal dalam menginformasikan penetapan BPIH tahap pertama. Tambahan Kuota Menteri Agama Lukman Hakim Syaifuddin mengatakan, Kemenag segera menindaklanjuti tambahan kuota haji bagi Indonesia dari Arab Saudi sebanyak 10 ribu porsi. “Penambahan kuota tergolong mendadak sehingga perlu pembahasan lintas sektor seperti dari Kemenag, DPR dan Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH),” kata Lukman dikutip Antara, kemarin. Lukman menjelaskan, tambahan kuota yang diberikan seiring kunjungan Presiden Joko Widodo ke Arab Saudi dan menemui Raja Salman bin Abdulaziz al Saud itu sudah masuk dalam sistem e-hajj Saudi. O RIDSHA VIMANDA

22-32°C

Pekanbaru

24-28°C

Batam

ANTARA | SETPRES | LAILY RACHEV

Masa pelunasan BPIH tahap kedua diperuntukkan bagi calon jamaah haji dengan kondisi tertentu.

PRESIDEN DI ARAB SAUDI Presiden RI Joko Widodo dan keluarga keluar dari ka’bah saat menjalankan ibadah umrah di Masjidil Haram, Mekkah, Arab Saudi, Senin (15/4). Pada Minggu (14/4) sore waktu Riyadh, Raja Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud menerima Presiden di istana pribadinya, Al Qasr Al Khas. Pada kesempatan tersebut, Presiden mengapresiasi penambahan kuota 10 ribu bagi calon jamaah haji Indonesia. Mereka bersepakat pula meningkatkan kerja sama perekonomian kedua negara. Selain berterima kasih kepada Presiden Joko Widodo yang memenuhi undangannya, Raja Salman juga menyampaikan apresiasi tinggi atas kepemimpinan Indonesia dalam menjaga stabilitas kawasan dan dunia.

Status IPM Tujuh Provinsi Meningkat JAKARTA (HN) – Badan Pusat Statistik (BPS) menyatakan, sudah tidak ada lagi provinsi di Indonesia yang memiliki status Indeks Pembangunan Manusia (IPM) rendah. Status IPM Papua sudah meningkat dari rendah ke sedang. “Papua sudah masuk ke sedang sehingga diskrepansi (ketidaksesuaian) antarprovinsi mengecil,” kata Kepala BPS Suhariyanto di Jakarta, Senin (15/4). Berdasarkan data BPS, secara umum delapan provinsi naik kelas dalam status pembangunan manusianya. Tujuh provinsi dengan status IPM sedang pada 2017 berubah menjadi tinggi, yaitu Jambi, Bengkulu, Bangka Belitung, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Kalimantan Utara, dan Sulawesi Tenggara. Papua mengalami peningkatan status dari rendah ke sedang. Selama periode 2017 hingga 2018, IPM di seluruh provinsi juga meningkat. Tiga provinsi dengan kemajuan pembangunan tercepat yaitu Papua (1,64 persen), Sulawesi Barat (1,24 persen), dan Papua Barat (1,19 persen). Kemajuan pembangunan manusia di Papua didorong dimensi pendidikan, di Papua Barat didorong dimensi standar hidup layak, di Sulawesi Barat lebih dikarenakan perbaikan dimensi pendidikan dan standar hidup layak. IPM diperkenalkan oleh Program Pembangunan PBB (UNDP) pada 1990 yang direvisi pada 2010. BPS mengadopsi perubah24-31°C

Padang

23-30°C

Jambi

INDEKS PEMBANGUNAN MANUSIA 2017-2018 Kenaikan Status dari Rendah ke Sedang

PROVINSI Papua

CAPAIAN 2017 59,09

CAPAIAN 2018 60,06

PERTUMBUHAN (%) 0,82

Kenaikan Status dari Sedang ke Tinggi

PROVINSI CAPAIAN 2017 Jambi 69,99 Bengkulu 68,95 Bangka Belitung 69,99 Kalimantan Tengah 69,79 Kalimantan Selatan 69,65 Kalimantan Utara 69,84 Sulawesi Tenggara 69,86

CAPAIAN 2018 70,65 70,64 70,67 70,42 70,17 70,56 70,61

PERTUMBUHAN (%) 0,94 0,99 0,97 0,90 0,75 1,03 1,07

Sumber: Badan Pusat Statistik

an metodologi penghitungan IPM yang baru pada 2015 dan melakukan backcasting sejak 2010. BPS mencatat, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) tahun 2018 mencapai 71,39, meningkat 0,58 poin atau tumbuh 0,82 persen dibandingkan 2017. “IPM 2018 mengalami kenaikan dari seluruh komponen,” kata Kepala BPS. IPM memperhatikan dimensi kesehatan umur panjang dan hidup sehat, dimensi pengetahuan, serta dimensi standar hidup layak. Pengamat Kebijakan Publik Universitas Indonesia (UI) Rissalwan Habdy Lubis mengatakan, secara alami IPM akan terus naik kecuali pada situasi darurat seperti peperangan atau bencana. Menurut dia, penting dicermati dari persentase pertumbuhan dan sebaran pertumbuhan IPM. Dari segi persentase, pertumbuhan IPM justru menunjukkan peningkatan paling kecil dibandingkan tahuntahun sebelumnya, hanya 0,82. “Dalam tiga tahun sebelumnya selalu di atas 0,90. Hal ini me24-32°C

Palembang

23-32°C

nunjukkan intervensi program pemerintah belum optimal,” ujarnya kepada HARIAN NASIONAL. Dari segi sebaran pertumbuhan, IPM di tingkat provinsi juga tidak menunjukkan prioritas regional tertentu. Indonesia kawasan Timur juga masih ada ketimpangan, misalnya IPM Papua yang tumbuh 1,64 dan Maluku Utara hanya 0,83. Rissalwan mengatakan, pertumbuhan IPM terkendala orientasi pembangunan dan komitmen pemerintah untuk memfokuskan pembangunan infrastruktur. Kebijakan tersebut untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat. “Namun, pendekatan ekonomi berupa konektivitas distribusi komoditas memang sangat dominan. Program Nusantara Sehat misalnya yang juga milik pemerintah cenderung diabaikan. Padahal program ini sangat strategis untuk meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat di daerah-daerah terluar, terpencil, dan terisolasi,” kata Rissalwan. O KHAIRUL KAHFI

P. Pinang

23-33°C

Bengkulu

24-32°C


P E M I L U S E R E N TA K 2 0 1 9

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

ANTARA | SENO

HARIAN NASIONAL | AULIA RACHMAN

A3

Menko Polhukam Wiranto (kedua kiri), Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto (kiri), Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian (kedua kanan), dan Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo (kanan), memberi pernyataan kepada pewarta saat rapat koordinasi kesiapan akhir pengamanan tahapan pemungutan dan penghitungan suara Pemilu Serentak 2019 di Jakarta, Senin (15/4).

Personel TNI dan Polri mengawal distribusi logistik Pemilu Serentak 2019 ke TPS Nomor 20 di Dusun Bandealit, Desa Andongrejo, Kecamatan Tempurejo, Jember, Jawa Timur, Senin (15/4). Pengiriman logistik ke TPS di kawasan Taman Nasional Meru Betiri ini hanya bisa dilakukan dengan kuda karena satu-satunya akses berupa jalan setapak menanjak yang tidak bisa dilalui kendaraan bermotor.

PEMUNGUTAN SUARA DI LUAR NEGERI

Skema Pemilu Susulan Perlu Disiapkan JAKARTA (HN) Pemungut an suara pada (Pemilu Serentak 2019) di luar negeri yang berlangsung lebih dulu yakni pada 8-14 April, dengan jumlah 2.086.285 pemilih diwarnai gejolak (kendala). Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI beserta Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI perlu menyiapkan skema kemungkinan pemilu susulan, menyusul polemik yang terjadi di Malaysia dan Sydney, Australia. Membludaknya warga negara Indonesia (WNI) yang melakukan pemungutan suara di luar negeri secara mendadak, menjadi pemicu pesta demokrasi terkendala akibat kekurangan surat suara seperti terjadi di Malaysia. Itu karena beberapa dari mereka (WNI) yang berpartisipasi menyalurkan suara di luar negeri tidak terdata dalam daftar pemilih tetap (DPT) sebelumnya oleh penyelenggara (di luar dugaan). Sejumlah pihak menilai penyelenggara pemilu tidak siap mengantisipasi maraknya partisipasi WNI di luar negeri. KPU, semestinya memantau basis massa yang banyak seper-

B Lampung

23-33°C

Pontianak

ti Malaysia, Hong Kong, dan Arab Saudi. Begitu pun polemik yang terjadi di Sydney, Australia. Data Migran Care atau BP2TKI menunjukkan jumlah WNI di luar negeri mencapai 4-6 juta, sementara data di DPT KPU RI hanya 2 juta pemilih. Kekurangan surat suara di Malaysia membuat masyarakat menuntut adanya pemilu susulan, termasuk di Sydney, Australia. Beberapa pemilih di Sydney tidak bisa menyalurkan suaranya akibat TPS yang disiapkan panitia sudah tutup karena batas sewa gedung sudah habis. Dalam konteks ini, KPU harus menyelamatkan hak suara warga agar bisa tersalurkan dalam memilih capres-cawapres, dan caleg. Sekjen Komisi Independen Pemantau Pemilu (KIPP) Kaka Sumita berpendapat, solusi menyelesaikan persoalan pemilu di luar negeri yakni menyiapkan berbagai kemungkinan demi menjamin hak suara warga, salah satunya pemilu susulan. Namun, perlu dianalisis terlebih dahulu penyebab persoalan apakah murni kesalahan teknis, atau

25-32°C

Samarinda

24-29°C

Palangkaraya

Jika pukul 13.00 masih terdapat antrean, maka orang-orang yang sudah hadir sebelumnya tetap harus suda dilayani haknya.

ALUR PEMUNGUTAN N SUARA

Sumber: Peraturan KPU (PKPU)

Di Indonesia pemungutan suara di TPS dilakukan dari pukul 07.00-13.00 WIB.

ada faktor lain. Itu pun harus berdasar rekomendasi Bawaslu. “Mungkin saja adanya pemilu susulan jika analisis penyelenggara mengarah demikian. Namun, harus dengan rekomendasi Bawaslu dan beralasan hukum yang kuat,” katanya kepada HARIAN NASIONAL, Senin (15/4). Kaka enggan berspekulasi soal adanya indikasi pelanggaran yang terjadi pada pemilu di luar negeri. Jika penelusuran KPU dan Bawaslu mendapatkan bukti-bukti adanya pelanggaran yang merugikan hak konstitusi WNI, bisa saja dilakukan pemilu susulan. Hingga berita ini dibuat, Bawaslu RI masih mengkaji bersama KPU RI terkait proses pemungutan suara di luar negeri, salah satunya di Sydney, Australia.

25-32°C

Banjarmasin

24-33°C

Manado

Hal tersebut juga berlaku di seluruh negara termasuk di Sydney, Australia, tinggal disesuaikan waktu setempat.

Jika ada pemilih yang datang lewat pukul 13.00, maka orang tersebut tidak diperkenankan untuk mencoblos.

Anggota Bawaslu RI Fritz Edward Siregar enggan menjawab soal adanya petisi yang mendesak dilakukan pemilu ulang di Sydney, Australia. Meski demikian, antusias WNI di beberapa negara di antaranya Malaysia, Hong Kong, dan Sydney diapresiasi karena mengesankan keberhasilan penyelenggara dalam Pemilu Serentak 2019. Menyangkut hak konstitusi pemilih yang terabaikan tetap harus dipikirkan. Proses pemungutan suara di Sydney menjadi sorotan sejumlah pihak, karena banyak pemilih tidak dapat memberikan suara mereka di Town Hall dan Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) pada Sabtu (13/4). Sekitar 400 orang tidak dapat memberikan suaranya karena TPS yang disewa panitia harus

22-32°C

Hujan Lebat

Hujan Sedang

tutup pada pukul 18.00 waktu setempat. KPU RI masih menunggu rekomendasi Bawaslu terkait hal ini. Menurut Komisioner KPU RI Pramono Ubaid, lembaganya telah menyediakan surat suara sesuai daftar DPT ditambah 2 persen. Namun, fakta di lapangan surat suara tidak tercukupi akibat membludaknya daftar pemilih khusus (DPK). Diduga, hal ini terjadi karena antusias masyarakat yang muncul belakangan. Padahal, panitia pemilihan luar negeri (PPLN) telah melakukan pendataan sejak Desember lalu. Selain itu, jumlah mahasiswa yang datang semester akhir pun belum terfasilitasi sehingga masuk DPK. Menyoal pemilu susulan, Komisioner KPU RI Ilham Saputra menyatakan, “Jika PPLN dan panwas di sana (Sydney) menganggap bahwa ada pelanggaran atau hal lain yang memang harus direkomendasi untuk pemungutan suara susulan, kami (KPU) harus menjalankan. Semuanya itu tergantung Bawaslu.” O SHERLYA PUSPITA SARI | TEGAR RIZQON ALFIAN

Hujan Ringan

Berawan

Cerah Berawan

Cerah sumber: BMKG


Kesra

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

A4

CALEG HARUS REALISTIS JAKARTA (HN) Keluarga dinilai memiliki peran krusial dalam memberikan dukungan kepada calon anggota legislatif (caleg) yang berkontestasi dalam Pemilu Serentak 2019. Hal ini sebagai upaya mencegah caleg terkena gangguan kejiwaan apabila gagal terpilih sebagai wakil rakyat. “Support pertama itu tentu harus dari keluarga caleg. Mereka memerlukan keluarga, baru setelahnya teman dan orang terdekat,” ucap Ketua Umum Pengurus Pusat Perhimpunan Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa (PDSKJI) Eka Viora kepada HARIAN NASIONAL, Senin (15/4). Eka menjelaskan, para keluarga caleg dapat terus memberikan pemahaman tentang

realitas yang nantinya bakal dihadapi. Pasalnya, keluarga memiliki faktor kedekatan, dan mudah untuk didengarkan. “Para caleg tersebut (gagal terpilih) butuh orang yang mau mendengarkan ceritanya. Di sinilah, keluarga harus memberikan pemahaman khusus bahwa pemilu itu ada dua hal yang dipahami. Siap menang dan siap untuk kalah,” ungkap Eka. Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa Danardi Sosrosumihardjo menilai, caleg yang gagal menjadi wakil rakyat usai pemilu bukan berarti dapat terkena gangguan jiwa. Apalagi, kata dia, penyakit gangguan jiwa tersebut mempunyai skala ringan hingga berat.

Kilas

Penempelan Stiker PKH Harus Cermat

Anak Perlu Bekal Hadapi Perundungan WAKIL Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia Rita Pranawati mengatakan, anak-anak harus dibekali kemampuan ketika menghadapi bullying atau perundungan. “Kalau dia (anak) marah bagaimana dia mengekspresikan, hal itu penting. Karena kalau dia marah dia harus bagaimana. Itu harus diajarkan ke anak-anak kita,” kata Rita di Jakarta, Senin (15/4). Rita menjelaskan , orang yang berpotensi menjadi korban perundungan adalah mereka yang kurang percaya diri, memiliki ketergantungan tinggi pada orang lain, sulit mengambil keputusan, tidak tegas, mudah terbawa perasaan, dan citra diri kurang baik. “Pelaku yang berpeluang melakukan perundungan adalah mereka yang kemungkinan awalnya adalah korban perundungan, memiliki agresivitas tinggi, mencari perhatian, ingin dianggap paling hebat, citra diri kurang baik dan bersikap emosional.” O ANTARA

JAKARTA (HN) – Inisiasi yang mengemuka di daerah terkait pelabelan penerima program keluarga harapan (PKH) dengan penempelan stiker di setiap rumah penerima bantuan sosial (bansos) ini dinilai positif oleh Kementerian Sosial (Kemensos). Namun, langkah agar penyaluran PKH tepat sasaran itu harus dilakukan cermat. “Dengan catatan stiker tidak mengandung stigmatisasi. Jadi, kehadiran stiker hanya memberi penanda sebagai penerima program bantuan,” kata Dirjen Perlindungan dan Jaminan Sosial Kemensos Harry Hikmat kepada HARIAN NASIONAL, Senin (15/4). Dia menjelaskan, penempelan stiker belum menjadi kebijakan nasional. Menurut Harry, peran masyarakat dibutuhkan untuk mengawasi keluarga mana saja yang berhak menerima PKH. “Sehingga jika ada keluarga

“Kebanyakan orang tahu itu gangguan jiwa hanya gila. Padahal, ada 100 item orang terkena gangguan jiwa. Nah, orang itu (gangguan jiwa) harus didampingi,” papar Danardi. Danardi menyebut, belum ada data pasti tentang caleg terkena gangguan kejiwaan akibat tidak terpilih pada pemilu. Menurut dia, tidak ada yang perlu dikhawatirkan dari seseorang yang maju sebagai caleg, tetapi kemudian gagal terpilih sebagai wakil rakyat. “Jadi, bantuan seperti apa (untuk caleg)? Pemilu sudah berjalan lama orang gagal caleg itu sudah ada, tapi tidak ada (gangguan jiwa). Tidak usah menjadi masalah dan dikhawatirkan,” kata Danardi. Politikus Partai Demokrat Hifni Hasan menyatakan, Partai

Demokrat belum menyiapkan bantuan pelayanan konseling bagi para caleg yang maju dari partai berlambang mercy ini. Sebab, hal ini dikembalikan kembali kepada kesiapan mental dari para caleg. “Sejak awal, pimpinan Demokrat sudah mengimbau kepada para calegnya, siap dalam apa pun hasilnya, menang atau kalah. Terutama, imbauan terpenting menjaga kondusivitas dari para konstituen (pendukung),” kata Hifni. Dia tak menampik gangguan kejiwaan bisa terjadi usai mengikuti pemilu serentak. Sebab, katanya, para caleg rawan terkena gejala gangguan jiwa ringan, yaitu depresi karena tidak menerima kekalahan. “Caleg DPR RI rawan sekali depresi karena cenderung tidak

menerima kekalahan. Kalah logistik, mengutang, menjual harta, sehingga mereka itu all out tapi akhirnya kenyataan berbeda. Tapi, kalau saya sebagai caleg kalah juga bersyukur, menang juga. Semuanya sudah ditetapkan sama yang di atas,” imbuh Hifni. Perencana Keuangan Mike Rini mengatakan, caleg harus tetap realistis meski membutuhkan biaya besar untuk bisa terpilih sebagai wakil rakyat. Dana yang dialokasikan untuk pencalonan sebagai anggota legislatif harus proporsional, artinya tidak mengganggu kebutuhan krusial lainnya. “Selain itu, jangan menyebar uang miliaran sebelum terpilih. Terlebih uang yang disebar bukan uang pribadi, ujar Mike. O RIDSHA VIMANDA | LIDIA SYAFITRI (RM)

IMUNISASI DIFTERI Petugas Dinas Kesehatan Aceh Barat menyiapkan vaksin saat imunisasi difteri di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Harapan Bangsa Meulaboh, Aceh Barat, Aceh, Senin (15/4). Imunisasi ini untuk memberikan kekebalan tubuh guna mencegah penularan penyakit difteri.

ANTARA | SYIFA YULINNAS

Keluarga dari para caleg harus dapat memberikan pemahaman tentang realitas yang akan dihadapi.

yang dinilai tidak layak menerima bantuan bisa melaporkan kepada pendamping PKH atau pengurus RT maupun RW,” kata Harry. Pengamat Sosial Devie Rahmawati berpendapat, pemasangan stiker menurunkan kepercayaan diri para KPM untuk bangkit agar bisa mandiri. “Yang dibutuhkan oleh para penerima bantuan sosial bukan hanya sekedar kebutuhan materil, melainkan juga nonmateril, yaitu

kepercayaan diri mereka untuk bangkit dan meningkatkan taraf hidup,” ujar Devie. Menurut dia, pemda yang menerapkan kebijakan pemasangan stiker perlu mengkaji ulang. Menteri Sosial RI Agus Gumiwang Kartasasmitra mengatakan, 93,2 persen KPM PKH, menyatakan puas. Kepuasan ini tampak dari hasil survei MicroSave Consulting Indonesia. Survey melibatkan 2.903 responden dengan

1.466 KPM PKH dan 1.437 dari kontrol group (non-KPM PKH), serta ditambah 25 In-depth interview. Terungkap, 74 persen responden menggunakan dana PKH untuk pembelian peralatan sekolah, 67 persen untuk biaya sekolah, 58 persen untuk transportasi menuju sekolah, 54 persen untuk membeli makanan tambahan, 42 persen biaya ekstrakulikuler sekolah, dan 33 persen untuk biaya masuk sekolah. O CHOIRUN IMAN

Terbit perdana 31 Agustus 2013 diterbitkan oleh: PT BERITA NASIONAL

DINAMIS DAN MENCERAHKAN

www.harnas.co

PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNG JAWAB: Makhfud Sappe. REDAKTUR PELAKSANA: Solichin M. Awi, Burhanuddin Bella. STAF REDAKSI: Eko Budi Harsono, Dani Wicaksono, Dionisius B. Arinto, Didik Purwanto, Ahmad Reza S, Devy Lubis, Fifia A. Himawan, Herman Sina, Mulya Achdami, W. Ridwan Maulana, Aria Triyudha, Brigitha Sesilya | Alvin Tamba, Dian Riski Rosmayanti, Tegar Rizqon Alfian, Bayu Indra Kahuripan, Ridsha Vimanda N. PEWARTA FOTO: Aulia Rachman. DESAINER GRAFIS: Suryanda, Lucas Anggriawan, Ismail Saleh, Muhammad Ery Khoiry, Agung Tricahyono Putro . EDITOR BAHASA: Fery Sagita. SEKRETARIS REDAKSI: Lispa Juliantry. NETWORK & IT: Achsin, Muhamad Rizki Aldiansyah, Muh Mazlan. ALAMAT REDAKSI: Jalan Teuku Cik Di Tiro 77 Menteng, Jakarta Pusat 10310, Telp: 021-3152 699 Faks: 021-3151 668 e-mail: redaksi@harnas.co, website: www.harnas.co PEMIMPIN PERUSAHAAN: Makhfud Sappe. SEKRETARIS PERUSAHAAN: Lispa Juliantry. BISNIS & MARKETING: Nofika Roseliana. GA STAFF: Nanang Suryana. | KONTAK BISNIS: 021-3152 699 | DISTRIBUSI & SIRKULASI: 021-3152 699 | PENGADUAN: 021-3152 699 | BERLANGGANAN: 021-3152 699 PENASIHAT HUKUM: Dr. Harris Arthur Hedar, S.H., M.H.

Harian Nasional bisa dibaca di Wayang Force (untuk Aplikasi Android dan iOS)

Jurnalis HARIAN NASIONAL selalu dilengkapi identitas diri. Terima kasih kepada semua pihak yang membantu kelancaran tugasnya dan apresiasi kami kepada mereka yang, dengan penuh kesadaran tidak memberikan uang dan/atau apa pun barang yang memengaruhi independensi pemberitaan. Gorontalo

24-34°C

Palu

22-32°C

Kendari

25-31°C

Makassar

24-33°C

Majene

25-33°C

Ternate

25-32°C

Ambon

24-32°C

Jayapura

25-33°C

Sorong

24-30°C


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

BURSA

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

IHSG POSISI

+/-

6.600 6.500

S&P 500

2.907,49

0,08

NASDAQ

7.987,85

3,69

DJIA

26.403,09

9,21

FTSE

7.439,24

2,18

NIKKEI

22.169,11

298,55

6.200

HSI

29.810,72

99,04

6.100

Sumber: CNBC

6.435,15

6.400 6.300

9/4

10/4

11/4 12/4

15/4

MALAYSIA LANJUTKAN PROYEK KA CHINA

» A7

Lion Air Group Beroperasi dari YIA Kulon Progo JAKARTA (HN) Seluruh penerbangan internasional Lion Air Group dari Bandara Adisutjipto Yogyakarta dan Adi Soemarmo Solo akan dipindah ke Bandara Internasional Yogyakarta (YIA), Kulon Progo. Bandara akan beroperasi pada akhir April. Saat ini sedang tahap penyelesaian dan uji coba. Corporate Communication Strategic of Lion Air Group Danang Mandala mengatakan, penerbangan umrah ke Jeddah/Madinah berpotensi dialihkan ke Bandara Kulon Progo. Penerbangan umrah sangat mungkin dialihkan karena potensi penumpang sangat besar. Potensi lain yang dikembangkan adalah penerbangan Malindo Air dari Kuala Lumpur. Selama ini Malindo Air melakukan penerbangan langsung ke Medan, Bandung, Jakarta, dan Denpasar. “Rencananya akan kita kaji untuk masuk ke bandara baru itu,” katanya, kepada HARIAN NASIONAL, di Jakarta, Senin (15/4). Thai Lion Air juga berencana terbang langsung ke Yogyakarta setelah penerbangan internasional di Bandara Kulon Progo diresmikan. Rencananya akan ada pembagian rute dari Don Mueang Bangkok yang sebelumnya melayani Jakarta dan Denpasar. “Kita lihat pasar di Yogyakarta bagus. Kami ingin penerbangan maskapai group tepat sasaran,” katanya. RUTE POTENSIAL BANDARA INTERNASIONAL YOGYAKARTA Rute Domestik 1. Soekarno Hatta-Kulonprogo 2. Halim Perdanakusuma–Kulonprogo 3. Denpasar-Kulonprogo 4. Surabaya-Kulonprogo 5. Balikpapan-Kulonprogo 6. Banjarmasin-Kulonprogo 7. Makassar-Kulonprogo 8. Lombok–Kulonprogo 9. Batam–Kulonprogo 10. Palembang–Kulonprogo 11. Palembang–Kulonprogo Rute Internasional 1. Madinah/Jeddah–Kulonprogo 2. Kuala Lumpur–Kulonprogo 3. Bangkok-Kulonprogo Sumber: Lion Air Group

Lion Air Group optimistis, berkat kolaborasi berbagai instansi dan pelaku bisnis, rute internasional di Yogyakarta akan terus tumbuh mengingat Yogyakarta salah satu destinasi paling diminati wisatawan dari dalam dan luar negeri. Hingga kini Lion Air Group terus melakukan analisis pasar, kapasitas angkut, dan rute yang tepat untuk penerbangan internasional di sana. Kelompok maskapai terbesar di Indonesia ini berharap agar penerbangan sesuai dengan perkembangan pasar, permintaan wisatawan, dan pebisnis. “Terpenting mampu memenuhi tren traveling era millennials,” katanya. Lion Air Group mengucapkan selamat dan sukses atas segera beroperasinya Bandara Internasional Yogyakarta di Kulon Progo. Rencana operasional di bandara tersebut juga akan memberikan keuntungan dan nilai lebih bagi maskapai. Masyarakat, pebisnis, dan wisatawan akan dimudahkan melakukan mobilitas melalui transportasi udara. General Manager Angkasa Pura 1 Bandara Adisutjipto Yogyakarta Agus Pandu Purnama mengatakan, pada 24 dan 26 April akan digelar simulasi pergerakan penumpang dan uji coba pendaratan pesawat. Waktu tempuh pergerakan penumpang dari pusat kota Yogyakarta hingga kota terdekat akan diukur. Juru Bicara Pembangunan Bandara Internasional Yogyakarta ini menjelaskan, pembangunan sisi udara sudah rampung seluruhnya. Pihaknya sudah melakukan pengecatan marka landasan pacu sepanjang 3.250 meter berikut taxiway dan lapangan parkir pesawat. “Instalasi listrik dan air bersih sudah terpasang di sisi darat atau terminal,” kata dia kepada HARIAN NASIONAL. Ada empat penerbangan internasional yang akan dipindah langsung saat operasional mendatang. O DIAN RISKI ROSMAYANTI

ANTARA | MUHAMMAD IQBAL

Seluruh penerbangan internasional dari Bandara Adisutjipto dipindah.

INDONESIA INDUSTRIAL SUMMIT 2019 Wakil Presiden Jusuf Kalla memberikan sambutan pada pembukaan Indonesia Industrial Summit 2019 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) Serpong, Tangerang, Banten, Seni (15/4). Acara yang diselenggarakan oleh Kementerian Perindustrian untuk tahun ini mengambil tema ‘Implementasi Making Indonesia 4.0 Menuju Indonesia Menjadi Negara 10 Besar Ekonomi Dunia’ yang dihadiri 5.500 peserta dari para pelaku industri, pengelola kawasan industri, asosiasi industri, pelaku IKM dan startup sektor industri serta menampilkan pameran Industri kreatif di Indonesia.

Proyek Kanal Cikarang Barat Laut Molor JAKARTA (HN) – Proyek Strategis Nasional (PSN) Inland Waterway Cikarang Barat Laut (CBL) molor. Proyek logistik dan transportasi ini masih terganjal aturan dan desain pembangunan. Rencananya akan beroperasi 2020, tapi mundur hingga waktu yang tidak ditentukan. CBL proyek strategis nasional yang tertuang dalam Peraturan Presiden (PP) No 3 Tahun 2016 tentang Percepatan Pelaksanaan PSN, di samping PP No 58 Tahun 2017 tentang Perubahan atas aturan sebelumnya. Staf Ahli Menteri Perhubungan bidang Logistik, Multimoda, dan Keselamatan Cris Kuntadi mengatakan, sampai sekarang proyek CBL belum dilaksanakan. Prosesnya menunggu persetujuan perizinan dan rekomendasi dari Kementerian ATR/BPN, Kementerian Perhubungan, Kementerian PUPR, dan stakeholder lain yang terlibat. Proyek CBL juga masih memerlukan kejelasan peran Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) dalam PP No 55 Tahun

2018 sebagai pelaksana lingkup proyek. BPTJ akan menginisiasi KPBU, melibatkan badan usaha penyedia infrastrukturnya. “Proyek ini membutuhkan dukungan dari semua stakeholder agar dapat diimplementasikan dengan efektif,” kata Cris di Jakarta, Senin (15/4). Tantangan terbesar dari CBL adalah penetapan lokasi terminal yang akan dikembangkan. Ada 2 opsi. Pertama terminal terletak di ujung kanal. Kelemahan titik ini banyak utilitas jembatan dan pipa gas yang harus direlokasi. “Air kanal juga minim dan tidak mencukupi,” katanya. Lokasi kedua terminal akan dibangun di pertengahan kanal. Lokasi ini akan memakan sebagian kawasan sawah strategis. Ada potensi kawasan industri mendekat ke terminal CBL dan memakan lebih banyak area sawah strategis. Opsi kedua dinilai efektif karena relokasi utilitas relatif lebih sedikit dan level air kanal dapat dijaga dalam batas yang mencukupi sepanjang tahun.

Proyek CBL Inland Waterway adalah upaya menyediakan moda transportasi alternatif selain jalan raya. Dengan memanfaatkan banjir kanal, sebagian kargo yang biasanya melalui jalan raya dapat dikirimkan ke kawasan Cikarang melalui kanal CBL. Tingkat kepadatan di jalan raya dapat dikurangi dan kerusakan jalan akibat angkutan barang bisa diminimalisasi. Manfaat lain, tingkat kecelakaan di jalan raya turun. Direktur National Maritime Institute (Namarin) Siswanto Rusdi mengatakan, pemerintah baiknya menghentikan sementara proyek CBL. Proyek ini berpotensi mangkrak akibat anggaran dan minim manfaat. “Kanal di wilayah Jabodetabek tidak seperti di daerah lain. Sudah pendangkalan,” katanya. Moda transportasi darat lebih interaktif. Bahkan moda kereta diupayakan sebagai pengganti, juga tidak bisa karena moda selain darat terjadi double handling. O DIAN RISKI ROSMAYANTI


Ekonomi Aturan Defisit APBN Disarankan Diubah MANTAN Gubernur Bank Indonesia (BI) Burhanuddin Abdullah menyarankan pemerintah dan DPR mengubah ketentuan defisit APBN yang saat ini dibatasi maksimal 3 persen setiap tahun fiskal berjalan. Menurut Burhanuddin di Jakarta, Senin (15/4), pengelolaan defisit APBN seharusnya lebih fleksibel dengan memperhatikan kebutuhan ekspansi belanja pemerintah, tetapi tetap menjaga kehati-hatian pengelolaan fiskal. Dia menyarankan ketentuan defisit APBN maksimal sebaiknya dihitung secara rata-rata dalam satu tahun pemerintahan, bukan setiap tahun fiskal berjalan. “Jadi kalau pemerintah memerlukan anggaran untuk stimulus dalam suatu waktu, bisa dihidupkan stimulusnya dari APBN. Jadi, defisit APBN dihitung rata-rata setiap satu kali pemerintahan,” ujarnya. Saat ini, pemerintah mengelola defisit APBN agar tidak melebihi 3 persen setiap tahun sesuai Undang-Undang (UU) Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara. O ANTARA

Utang Luar Negeri Naik US$ 4,8 Miliar BANK Indonesia (BI) menyatakan, kenaikan struktur utang luar negeri (ULN) Indonesia sebesar US$ 4,8 miliar pada akhir Februari 2019 tetap sehat, tercermin antara lain dari rasio terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) tercatat 36,9 persen pada periode tersebut. “Kondisi itu relatif tidak banyak berubah dari bulan sebelumnya dan masih di kisaran rata-rata negara peers,” kata Departemen Komunikasi Bank Indonesia (BI) dalam info terbarunya di Jakarta, Senin (15/4). Selain itu, kata BI, berdasarkan jangka waktu, struktur ULN Indonesia pada akhir Februari 2019 tetap didominasi ULN berjangka panjang yang memiliki pangsa 86,3 persen dari total ULN. O KHAIRUL KAHFI

kamus bisnis JUNK BOND Nama informal untuk obligasi dengan pengembalian tinggi namun memiliki kualitas di bawah investment grade.

A6

Ekspor Dongkrak Surplus Dagang donesia defisit tapi tidak besar. Indonesia defisit hanya US$ 193 juta. Penyebabnya karena nonmigas surplus US$ 1.150 juta, tapi migas defisit US$ 1.344 juta,” katanya. Struktur ekspor JanuariMaret 2019 ditopang industri pengolahan (73,86 persen), barang tambang (15,71 persen), migas (8,8 persen), dan pertanian (1,94 persen). Menurut sektor ekspor, komoditas migas turun 1,57 persen, pertanian naik 15,91 persen, industri pengolahan naik 9,48 persen, pertambangan dan lainnya naik 2,36 persen, dan keseluruhan naik 11,71 persen. “Berdasarkan sektornya, hampir semua sektor bertumbuh dibandingkan dengan Februari 2019,” ujarnya. Ekonom Institute For Development of Economics and Finance (INDEF) Ahmad Heri Firdaus mengatakan, neraca perdagangan Maret 2019 perlu dipertahankan dan bahkan ditingkatkan. “Untuk Maret, surplus yang terjadi memang dikarenakan peningkatan ekspor yang lebih

Kondisi tahunan belum membaik. JAKARTA (HN) Badan

Pusat Statistik (BPS) menyatakan, neraca perdagangan Indonesia Maret 2019 surplus US$ 540,2 juta. Jumlah tersebut lebih besar dibandingkan pencapaian pada Februari sebesar US$ 329,9 juta. Kepala BPS Suhariyanto mengatakan, surplus tersebut didorong ekspor surplus sektor nonmigas sebesar US$ 0,99 miliar. “Pemerintah sudah membuat kebijakan untuk memancing ekspor dengan berbagai cara dan mengendalikan impor,” ujarnya di Jakarta, Senin (15/4). Dia berharap, implementasi kebijakan pemerintah bisa jauh lebih efektif sehingga surplus tetap berlangsung. Namun, berdasarkan laporan bulanan BPS, secara keseluruhan peningkatan surplus pada Februari dan Maret belum bisa menutup defisit neraca perdagangan pada kuartal I-2019. “Kalau digabungkan Januari hingga Maret 2019, berarti In-

NERACA PERDAGANGAN INDONESIA, MARET 2018 – MARET 2019 (US$ Juta )

1.706,5

1.123,3 Apr

Mar 2018

Mei

Jul

314,0

Agt

Jun

Okt Nov

Sept -944,2

-1.625,1 -1.453,6

-2.006,9

Jan 329,9 540,2 Des 2019 Feb Mar

-1.031,7 -1.063,5 -1.773,4

-1.996,0

Sumber: Badan Pusat Statistik

besar dari peningkatan impor. Tidak seperti Februari 2019 karena impor turun lebih tinggi dari ekspor,” ujarnya kepada HARIAN NASIONAL. Namun, kata dia, pada Januari hingga Maret 2019 neraca perdagangan Indonesia masih defisit. Dibandingkan periode yang sama tahun lalu, kondisi kuartal I-2019 lebih buruk karena ekspor tahunan turun 8,5 persen dan impor tahunan juga turun 7,4 persen. Direktur Penelitian Center of Reform on Economics (CORE) Mohammad Faisal mengatakan, surplus neraca perdagangan Maret lebih baik secara kualitas dan kuantitas dibandingkan bulan lalu.

Surplus, kata dia, lebih baik karena didorong peningkatan ekspor lebih tinggi dibanding impor. Impor sebetulnya meningkat didorong peningkatan impor barang produktif. Misalnya mesin dan peralatan mekanik dan listrik. “Namun, ternyata juga dipicu barang konsumtif golongan serealia yang saya kira efek menjelang Ramadhan,” katanya. Faisal mengharapkan pemerintah perlu mewaspadai kenaikan ekspor yang lebih banyak didorong ekspor pertambangan yang dipengaruhi faktor harga. “Selain itu harga minyak yang terus naik masih berpotensi menekan neraca migas ke depan,” ujarnya. O KHAIRUL KAHFI

Ekspor Sawit ke Eropa Turun BADAN Pusat Statistik (BPS) menyatakan, neraca perdagangan antara Indonesia dan Uni Eropa masih positif meski ada kampanye negatif terhadap produk kelapa sawit yang merupakan ekspor andalan Indonesia. “Secara umum neraca perdagangan ke Eropa masih positif,” kata Kepala BPS Suhariyanto di Jakarta, Senin (15/4). Suhariyanto mengatakan, pada Januari-Maret 2019 nilai ekspor ke Uni Eropa sebesar US$ 3,6 miliar dan impor US$ 3,02 miliar. Neraca perdagangan Indonesia ke Uni Eropa masih surplus US$ 580 juta. “Tentu ada situasi berbeda-beda. Kita dengan Jerman defisit, dengan Belanda kita surplus. Secara umum masih bagus karena kita masih surplus US$ 587 juta,” ujarnya. Namun, nilai ekspor sawit ke beberapa negara di Uni Eropa mengalami penurunan. Ekspor sawit ke Inggris turun 22 persen, ke Belanda turun 39 persen, begitu pula dengan ekspor ke negara lainnya seperti Jerman, Italia, dan Spanyol. Suhariyanto mengatakan, penurunan terjadi karena kampanye negatif terhadap produk kelapa sawit Indonesia. “Saya

ANTARA | ADITYA PRADANA PUTRA

likuiditas Likuiditas

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

Aktivitas bongkar muat peti kemas di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Senin (15/4). Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, neraca perdagangan nasional sepanjang Maret 2019 surplus US$ 540 juta dengan nilai ekspor US$ 14,03 miliar. Nilai impor mencapai US$ 13,49 miliar.

yakin pemerintah sudah mengantisipasi dan akan bernegosiasi dengan negara-negara Eropa (terkait kampanye negatif) itu,” katanya. Menurut dia, sawit juga termasuk komoditas nonmigas yang mengalami penurunan harga pada Maret dibandingkan bulan sebelumnya, seperti minyak kernel, cokelat, perak, dan batu bara. Pemerintah Indonesia mengatakan, kebijakan Uni Eropa yang melarang produk kelapa sawit

menjadi kebijakan diskriminatif dan bentuk proteksi terselubung terhadap komoditas yang sangat penting bagi Indonesia. “Tidak ada keraguan (kebijakan sawit Uni Eropa) ini diskriminasi dengan latar belakang proteksionisme yang kemudian dibungkus dengan berbagai bahan ilmiah yang saintifik,” kata Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution. Darmin mengatakan, produk kelapa sawit sangat penting bagi

Indonesia, terutama mengentaskan kemiskinan dan membuka lapangan pekerjaan bagi jutaan warga Indonesia. Saat ini industri kelapa sawit telah mempekerjakan 7,5 juta orang secara langsung dan ditambah 12 juta orang secara tidak langsung. Belum lagi ditambah 2,6 juta petani kecil yang mempekerjakan 4,3 juta orang. “Jelas sawit mempunyai peranan sangat penting dalam pengentasan kemiskinan,” ujarnya. O KHAIRUL KAHFI | ANTARA


A7

Ekonomi

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

Likuiditas UU Hak Cipta Eropa Ditentang Google AKTIVIS kebebasan berinternet dan perusahaan teknologi Amerika Serikat (AS) seperti Google menentang perubahan Undang-Undang Hak Cipta di Uni Eropa. “Aturan baru memastikan perlindungan memadai bagi penulis dan artis, sambil membuka kemungkinan baru untuk mengakses dan berbagi konten yang dilindungi hak cipta secara daring di seluruh Uni Eropa,” kata Uni Eropa. Sumber Uni Eropa mengatakan Italia, Finlandia, Swedia, Luksemburg, Belanda, dan Polandia memberikan suara menentang undang-undang ini. Perubahan Undang-Undang Hak Cipta Eropa dipandang sangat dibutuhkan karena belum diperbarui sejak tahun 2001, sebelum kelahiran YouTube atau Facebook. Perubahan ini didukung perusahaan media dan artis, yang ingin mengamankan pendapatan dari platform web yang memungkinkan pengguna untuk mendistribusikan konten mereka. O AFP | DIDIK PURWANTO

Bos Foxconn Mengundurkan Diri BOS Foxconn, Terry Gou, mengisyaratkan akan segera mundur dari perusahaan meski masih memegang kendali sebagai pemasok utama Apple. Perusahaan mengatakan, pendiri tidak akan melepaskan peran sebagai ketua. Namun, lelaki berusia 69 tahun ini mengatakan, pergantian dewan yang akan datang akan meminimalkan “pengaruh pribadinya”. “Saya masih akan terlibat dan bertanggung jawab atas arahan utama perusahaan di masa depan, tetapi saya akan mengambil peran lebih sebagai penasihat dalam operasi seharihari,” kata Gou di sela-sela forum di Taipei, Senin (15/4). Gou juga berencana menulis buku untuk meneruskan pelajaran dari pengalaman manajemennya selama 45 tahun. O AFP | DIDIK PURWANTO

Malaysia Lanjutkan Proyek KA China Ancaman denda sekitar Rp 74,2 triliun jika dibatalkan. KUALA LUMPUR (HN) M a l aysia terancam mendapat denda US$ 5,3 miliar (sekitar Rp 74,2 triliun) jika proyek kereta api yang didukung China dibatalkan seluruhnya. Kini kesepakatan proyek yang termasuk jalur sutra ini mulai terjalin lagi setelah sempat akan dibatalkan Perdana Menteri Mahathir Mohamad. Pekan lalu, Malaysia dan China sepakat melanjutkan proyek jalur kereta api. Biaya investasi dipangkas 30 persen lebih rendah. Beberapa kesepakatan yang dibiayai China di Asia Tenggara sempat ditunda setelah pergantian pemerintahan. Pemerintahan Mahathir khawatir tidak memiliki transparansi dan justru menyalurkan uang tunai ke mantan Perdana Menteri Najib Razak. Proyek jalur kereta api sepanjang 640 kilometer akan membentang dari Malaysia utara, dekat perbatasan Thailand, ke sebuah pelabuhan di luar Kuala Lumpur. Pembangunan ini dipandang sebagai proyek utama dalam penggerak infrastruktur jalur sutra China. Perdana Menteri Mahathir Mohamad di Kuala Lumpur, Senin

Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad (kedua dari kiri) dan Presiden China Xi Jinping (kanan) saat pertemuan di Beijing, beberapa waktu lalu. AFP | ROMAN PILIPEY

(15/4) mengatakan, pemerintah dihadapkan pada pilihan negosiasi ulang proyek atau membayar biaya penghentian sekitar 21,78 miliar ringgit (US$ 5,3 miliar atau Rp 74,2 triliun). “Kami memilih kembali ke meja perundingan dan menyerukan kesepakatan yang lebih adil. Kebutuhan rakyat Malaysia akan diprioritaskan.” Dia juga mengumumkan perusahaan China utama dalam skema tersebut. Perusahaan Komunikasi Konstruksi China, telah setuju untuk membantu operasi dan pemeliharaan proyek,

yang akan meringankan beban keuangan di Malaysia. Perusahaan China telah setuju mengembalikan 1 miliar ringgit dari uang muka 3,1 miliar ringgit yang sebelumnya dibayar Malaysia untuk proyek tersebut. Rute jalur proyek kereta api telah diubah sehingga akan melewati lima negara bagian, bukan empat negara bagian. “Proyek untuk memungkinkan lebih banyak negara bagian mendapat manfaat dari kereta api,” kata Mahathir. Penyelesaian proyek ditargetkan mundur dari semula 2024 menjadi 2026 berdasarkan per-

janjian asli. Malaysia masih perlu meminjam dari bank milik pemerintah China untuk mendanai utang itu. Nilainya pun akan kurang di bawah kesepakatan awal. Mahathir (93 tahun), kembali untuk kali kedua sebagai perdana menteri pada Mei tahun lalu setelah ia mengalahkan Najib Razak. Najib sejak itu telah tertekan dengan puluhan tuduhan atas dugaan perannya dalam menjarah dana negara 1MDB dan diadili atas skandal tersebut bulan ini. O AFP | DIDIK PURWANTO

Disneyland Larang Penggunaan Sedotan Plastik PARIS (HN) – Disneyland Paris pada Senin (15/4) mengumumkan serangkaian langkahlangkah untuk membuat objek wisata swasta terbesar di Eropa lebih ramah lingkungan, termasuk melarang penggunaan sedotan plastik. Taman hiburan di sebelah timur ibu kota Prancis, yang menarik 15 juta pengunjung per tahun, menghasilkan 19 ton limbah tahun lalu. “Saat ini Disney mendaur ulang kertas, gelas, dan 18 jenis bahan lainnya yang menyumbang sekitar setengah dari semua limbahnya. Daur ulang ini akan

ditingkatkan menjadi 60 persen pada 2020,” kata Nicole OuimetHerter, manajer lingkungan Disney Prancis. Mulai Kamis (17/4), Disney Prancis akan membuang sedotan plastik untuk diganti dengan versi kertas yang dapat didaur ulang. Sedotan hanya diberikan jika pelanggan meminta. Pengumuman ini mengikuti pemungutan suara bulan lalu di Parlemen Eropa untuk melarang produk plastik sekali pakai seperti sedotan, peralatan makan, dan cotton buds dari tahun 2021. Disneyland Paris, yang dimiliki The Walt Disney Company,

juga mengumumkan beberapa inisiatif lain untuk membersihkan aksinya. Minggu depan, toko-toko di Disney akan berhenti membagikan kantong plastik gratis. Sebagai gantinya menawarkan pilihan pembelian tas yang terbuat dari plastik daur ulang 80 persen dengan harga 1 atau 2 euro (sekitar Rp 16 ribu-Rp 32 ribu). Mulai Juni, beberapa hotel di Disney tidak akan lagi menyediakan kamar mandi dengan botol kecil berisi gel untuk atau sampo. Disney akan mengganti dengan botol lebih besar dan dapat diisi ulang. Euro Disney, operator taman

Disney di Prancis, juga berencana memasang panel surya di kawasan seluas 22 kilometer persegi untuk mendapatkan lebih banyak daya dari energi terbarukan. Saat ini, sumber energi terbarukan hanya 10 persen dari listrik yang digunakan. “Kami sedang melakukan tindakan nyata untuk mengurangi dampak kami terhadap lingkungan. Namun, kami juga ingin memiliki pengaruh positif pada anak-anak untuk mendorong mereka menjaga alam,” kata Mireille Smeets, direktur Euro Disney yang bertanggung jawab pada sosial perusahaan. O AFP | DIDIK PURWANTO


Nusantara Kerugian Akibat Banjir Indramayu Rp 4,1 Miliar BADAN Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, memperkirakan kerugian akibat banjir yang melanda daerah tersebut sekitar Rp 4,1 miliar, terbanyak di sekitar jalan pedesaan. “Taksiran kerugian dari terendamnya lima kecamatan diperkirakan Rp 4,1 miliar,” kata Kepala BPBD Kabupaten Indramayu Eddy Kusdiana di Indramayu, Senin (15/4). Ada lima kecamatan yang terdampak banjir, yaitu Kecamatan Indramayu, Sindang, Pasekan, Lohbener, dan Cantigi dengan kedalaman pada waktu terendam berkisar 50-100 sentimeter. Sebanyak 8.271 unit rumah terendam yang dihuni 24.813 jiwa dan saat ini air sudah surut. O ANTARA

Kebersihan Sungai Ciujung Harus Dijaga PEMERINTAH Kabupaten Lebak, Banten, mengimbau masyarakat di daerah ini agar menjaga kebersihan Sungai Ciujung dengan tidak membuang sampah sembarangan maupun limbah perusahaan. Pemerintah daerah terus melakukan pencegahan dengan memasang papan peringatan larangan agar masyarakat dan perusahaan memiliki kesadaran tidak membuang sampah maupun limbah ke sungai. “Kita berharap masyarakat dan perusahaan menjaga kebersihan lingkungan Sungai Ciujung,” kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Lebak Nana Sunjana di Lebak, Senin (15/4). O ANTARA

Polisi Gadungan Pemeras Ditangkap APARAT Polda Metro Jaya membekuk K alias B (51) dan Mi alias J (36), dua pelaku pemerasan di Tambora, Jakarta Barat, dengan modus mengaku sebagai anggota Mabes Polri. “Petugas berhasil menangkap dua pelaku pemerasan di Tambora yang menggunakan modus berpura-pura sebagai anggota Mabes Polri,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Senin (15/4). Dengan pakaian yang meyakinkan, para pelaku mendatangi rumah korban Ade Pamungkas (31) di Persima 3, Tambora, Jakarta Barat, pada 16 Maret 2019. “Setelah itu korban dibawa berikut barang dagangannya berupa sejumlah unit ponsel dan uang hasil penjualan.” O ANTARA

A8

Larangan Merokok Harus dengan UU Mengemudi sambil merokok sangat berbahaya karena bisa mengganggu konsentrasi pengemudi. YOGYAKART (HN) Dinas Perhubungan Kota Yogyakarta akan melakukan sosialisasi penerapan aturan larangan merokok sambil berkendara. Salah satunya memanfaatkan virtual message service yang sudah terpasang di beberapa titik. “Kami akan sampaikan imbauan agar pengendara mematuhi aturan dengan tidak merokok sambil berkendara karena membahayakan,” kata Kepala Bidang Angkutan Jalan Pengendalian Operasional dan Keselamatan Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kota Yogyakarta Golkari Made Yulianto di Yogyakarta, Senin (15/4). Mengemudikan kendaraan sambil merokok tindakan yang sangat berbahaya karena bisa mengganggu konsentrasi pengemudi. Bara api dari rokok yang tertiup angin juga berbahaya bagi pengguna jalan lain. “Oleh karena itu, merokok sambil mengemudikan kendaraan

perlu dilarang meskipun di dalam Undang-undang Nomor 22 Tahun 2009 tidak dijelaskan secara tersurat tentang kegiatan merokok sambil berkendara,” ujarnya. UU aquo menyebutkan larangan kegiatan yang berpotensi mengganggu konsentrasi pengemudi saat mengemudikan kendaraan. Karena merokok bisa dinilai sebagai tindakan yang bisa mengganggu konsentrasi pengemudi, maka perlu dilarang. “Sebenarnya tidak hanya merokok, tetapi ada juga kegiatan lain yang mengganggu konsentrasi pengemudi seperti melakukan panggilan telepon seluler,” kata Golkari. Aturan terkait larangan merokok sambil berkendara ditetapkan melalui Peraturan Menteri Perhubungan (Permenhub) No 12 Tahun 2019 tentang Perlindungan Keselamatan Pengguna Sepeda Motor yang digunakan untuk kepentingan masyarakat menyertakan bahwa pengendara

dilarang merokok selama berkendara. Setiap orang yang mengemudikan kendaraan bermotor di jalan secara tidak wajar dan melakukan kegiatan lain yang menyebabkan hilangnya konsentrasi dalam mengemudi bisa dipidana dengan kurungan maksimal tiga bulan dan denda maksimal Rp 750 ribu. Penegakan aturan terkait larangan merokok sambil berkendara akan dilakukan oleh kepolisian. Pengamat Hukum Pidana Universitas Riau Erdianto Effendi mengatakan, larangan merokok sambil berkendara sebaiknya diatur dalam UU agar pelanggar dapat dikenai sanksi hukum administrasi dan pidana. “Dalam aturan berlalu lintas, pelanggarannya harus diatur dalam undang-undang, jangan dengan peraturan-peraturan lainnya. Jika mau menertibkan, seharusnya dibuat revisi undangundang dan Perda (Peraturan Daerah),” ujarnya di Pekanbaru kemarin. Menurut dia, terbitnya Permenhub No 12 Tahun 2019, khususnya Pasal 6 tentang per-

Magelang Siap Operasikan Rumah Sakit Tipe D MAGELANG (HN) - Pemerintah Kota (Pemkot) Magelang, Jawa Tengah (Jateng), akan mengoperasikan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) tipe D pada 1 Juni 2019 mendatang. RSUD Tipe D menempati bekas bangunan Rumah Sakit Bersalin (RSB) Budi Rahayu yang operasionalnya berada di bawah RSUD Tidar. “Bulan ini pencanangan dan semua segera disiapkan. Layanan kesehatan ibu dan anak RSB Budi Rahayu sudah dipindah ke RSUD Tidar, terpadu dengan bangsal anak serta Neonatal Intensive Care Unit (NICU) dan Pediatric Intensive Care Unit (PICU),” kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Kota Magelang Budi Santoso di Magelang, Senin (15/4). Luas bekas bangunan RSB Budi Rahayu tersebut 2.700 meter persegi dan selama ini memiliki kamar perawatan untuk ibu bersalin dan sebagainya. “Bangunan sudah disesuaikan dengan RSUD Tipe D. Tahap awal 20 hingga 30 tempat tidur. Tenaga medis memanfaatkan yang dimiliki RSUD Tidar, puskesmas dan laboratorium kesehatan,” ujarnya.

lindungan keselamatan pengguna sepeda motor disertai sanksi denda Rp 750 ribu dan pengemudi dilarang merokok dan melakukan aktivitas lain yang mengganggu konsentrasi ketika sedang mengendarai sepeda motor harus dilihat, apakah denda tersebut sanksi administratif atau pidana. Kalau masuk kategori pidana, kata Erdianto, tidak bisa dibenarkan hanya dengan Permenhub. Sanksi pidana hanya dapat diatur dalam UU dan Perda. Peraturan perundangan lain tidak boleh memuat sanksi pidana. “Namun secara umum, dalam aturan berlalu lintas, pelanggarannya harus diatur dalam undangundang jangan dengan peraturanperaturan lainnya,” katanya. Ia setuju larangan merokok saat berkendara karena mengganggu orang lain, menyebabkan pengemudi kurang hati-hati sehingga dapat membahayakan dirinya sendiri dan orang lain. Dalam berlalu lintas, negara bertanggung jawab atas keselamatan warga negaranya, tapi harus diatur dalam UU. O ANTARA | SERUNI RARA JINGGA

PENYERAHAN 12 UNIT KAPAL PELAYARAN RAKYAT Dua Kapal Motor (KM) Banawa Nusantara bersiap sandar di Dermaga Jamrud Utara, Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, Jatim, Senin (15/4). Kementerian Perhubungan menyerahkan 12 unit kapal pelayaran rakyat ke sejumlah daerah untuk mempermudah konektivitas penumpang dan barang serta meningkatkan efisiensi.

ANTARA | DIDIK SUHARTONO

Kilas

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

Terkait dokter spesialis, kata Budi, sekurang-kurangnya ada dua dari empat dokter spesialis dasar, yaitu dokter spesialis anak, dokter kebidanan dan kandungan, dokter penyakit dalam, dan dokter spesialis bedah. Sebagai penunjang, ada dokter spesialis patologi klinik, anastesi dan fisioterapi. “RSUD Tipe D ini juga dilengkapi dokter spesialis syaraf, THT, paru, dan spesialis mata. Waktu pelayanannya pagi, siang, dan malam dengan jumlah perawat sebanyak 70 orang,” katanya. RSUD Tipe D menerima rujukan pasien dari fasilitas pelayanan kesehatan dasar, baik dokter keluarga dan puskesmas. Jika RSUD Tipe D tidak mampu menangani karena

faktor peralatan dan penyakit, maka dirujuk ke rumah sakit lebih tinggi yaitu RSUD Tidar yang Tipe B. Nama RSUD Tipe D tetap menggunakan Budi Rahayu, karena warga Kota Magelang dan sekitarnya sudah akrab. Ketua Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Magelang Joko Suparno sebelumnya mengatakan, tujuan Pemkot Magelang membangun RS Tipe D untuk meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Selain itu, juga untuk mengantisipasi aturan baru Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan yang menerapkan pelayanan kesehatan berjenjang. Dengan aturan baru yang di-

terapkan BPJS Kesehatan, saat ini antrean pasien di RS Tipe D maupun Tipe C membeludak, bahkan tidak sedikit pasien datang untuk antre mendaftar sebelum subuh agar bisa diperiksa dokter lebih awal. Menyikapi kondisi itu, Pemkot Magelang memutuskan membangun RS Tipe D dan selanjutnya juga akan membangun RS Tipe C. “Harapannya antrean panjang pasien di RS sejenis bisa berkurang,” ujar Joko. Rencananya, lokasi RS Tipe C menggunakan Kantor Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata di Jalan Gatot Subroto. Selanjutnya instansi tersebut pindah ke kantor di Jalan Diponegoro yang saat ini sedang direnovasi. O ANTARA


A9

Nusantara

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

BPBD Sumsel Siaga Karhutla PALEMBANG (HN) P e m e rintah Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) terus siaga terhadap kebakaran hutan dan lahan (karhutla), terutama memasuki musim kemarau. Kewaspadaan ditingkatkan supaya Sumsel tidak mengalami karhutla lagi seperti pada 2015. “Sumsel banyak terdapat hutan dan lahan gambut. Bila musim kemarau rawan terbakar,” kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sumsel Iriansyah di Palembang, Senin (15/4). Pada 2015, Sumsel dan provinsi lainnya mengalami kebakaran hutan dan lahan yang cukup parah, menimbulkan bencana asap hingga ke negara tetangga. Mengingat sebagian wilayah di Tanah Air saat ini sudah memasuki musim panas, daerah-daerah yang memiliki lahan gambut harus waspada. Oleh karena itu, BPBD Sumsel terus mengawasi persebaran titik api —terutama di daerah rawan terbakar— untuk mencegah terjadinya kebakaran. Upaya yang dilakukan, di antaranya sosialisasi pencegahan terutama di daerah-daerah yang rawan terbakar, termasuk wilayah gambut dan mengoptimalkan peranan BPBD Kabupaten dan Kota. BPBD Sumsel juga mengajak masyarakat peduli terhadap hutan dan lahan di sekitarnya agar tetap lestari. Data menunjukkan, daerah yang rawan terbakar di Palembang di antaranya Kabupaten Ogan Komering Ilir, Ogan Ilir, Banyuasin, dan Musi Banyuasin. “Hal ini karena daerah itu hutannya masih luas, ditambah lagi areal gambut,” ujarnya. Di Provinsi Riau, satuan tugas kebakaran hutan dan lahan (Satgas Karhutla) menyatakan operasi pengeboman air den-

gan menggunakan delapan unit helikopter guna mengatasi titik-titik api di wilayah itu menghabiskan 19 juta liter air sepanjang 2019. “Penanggulangan karhutla terus dilakukan secara terpadu oleh tim darat dan udara. Untuk operasi udara kurang lebih 19 juta liter air dikerahkan ke lokasi titik kebakaran melalui operasi pengeboman air,” kata Wakil Komandan Satgas Karhutla Riau Edwar Sanger kemarin di Pekanbaru. Dua helikopter utama yang menjadi andalan Satgas Udara Karhutla untuk membantu mengatasi sebaran titik api di Riau sepanjang awal tahun ini terdiri atas Kamov KA-32 dan Mi8-MTV. Total 12,6 juta liter air diangkut kedua helikopter bantuan Badan Nasional Penanggulangan Bencana tersebut di Riau. Selain itu, sejumlah helikopter bantuan dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, TNI, maupun swasta berkolaborasi mengatasi karhutla yang sepanjang awal 2019 melanda 12 kabupaten dan kota di Riau. Provinsi Riau mulai mengaktifkan Satgas Karhutla setelah menetapkan status siaga darurat sejak 19 Februari-31 Oktober 2019. TNI, Polri, BPBD Riau, Manggala Agni, BMKG, dan berbagai instansi lainnya terus berupaya mengatasi karhutla yang melanda sejak awal Januari lalu hingga hari ini. Total 2.912 hektare lahan di Provinsi Riau terbakar selama 2019. Kebakaran terluas terjadi di wilayah pesisir, seperti Bengkalis, Dumai, Rokan Hilir, Meranti, dan Siak. Kebakaran juga melanda Kota Pekanbaru, Pelalawan, Rokan Hulu, Kampar, Indragiri Hilir, Indragiri Hulu, dan Kuansing. O ANTARA | SERUNI RARA JINGGA

AFP | CHAIDEER MAHYUDDIN

KEBAKARAN HUTAN DAN LAHAN TAHUN 2015 TIDAK BOLEH TERULANG.

PENEMPATAN GAJAH DI UNIT KONSERVASI Pawang (mahout) memandikan seekor gajah sumatra jinak di Conservation Response Unit (CRU) Trumon, kawasan Taman Nasional Gunung Leuser di Kabupaten Aceh Selatan, Provinsi Aceh, Senin (15/4). Penempatan gajah jinak ini di CRU demi mencegah konflik satwa, khususnya gajah liar, yang kerap memasuki perkebunan dan permukiman warga.

Kawasan Kelimutu Ditargetkan Jadi Jaringan Geopark Dunia KUPANG (HN) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ende – Pulau Flores – Nusa Tenggara Timur (NTT) segera mendaftarkan kawasan Kelimutu sebagai geopark (taman bumi) nasional. Kawasan Geopark Kelimutu mencakup 12 kecamatan yang dilengkapi dengan aspek keragaman geologi, hayati, dan budaya. “Tahun ini kami daftarkan secara nasional untuk Geopark Kelimutu dan Pak Bupati juga sudah mengeluarkan surat keputusan tentang Geopark Kelimutu ini,” kata Wakil Bupati Ende Djafar Ahmad kemarin. Pemerintah setempat telah bekerja sama dengan Geopark Ciletuh di Provinsi Jawa Barat (Jabar) untuk pengembangan Geopark Kelimutu. Pemkab Ende menargetkan, Geopark Kelimutu akan terdaftar sebagai bagian dari jaringan geopark dunia atau Unesco Global Geopark (UGG) pada 2021. “Sehingga nanti NTT memiliki geopark dunia selain yang ada di

Jawa Barat, kemudian Bromo di Jawa Timur,” ujarnya. Target ini, kata Djafar, merupakan bagian dari cita-cita pemerintahan periode kedua bersama Bupati Ende Marsel Petu. Kawasan Kelimutu yang di dalamnya terdapat Taman Nasional Kelimutu dengan ikon utama danau tiga warna terus dikembangkan untuk menarik minat kunjungan wisatawan. Salah satunya dengan menggelar kegiatan pariwisata berupa pesta sepekan di Danau Kelimutu yang digelar rutin setiap bulan Agustus sejak 2014 lalu. Kegiatan ini bahkan telah diambil alih pihak Kementerian Pariwisata (Kemenpar) dengan menjadikannya sebagai bagian dari 100 top event pariwisata nasional. “Sehingga kami optimistis ketika Kelimutu terdaftar sebagai geopark dunia, maka pariwisatanya akan semakin bergairah, banyak orang akan datang berwisata maupun untuk penelitian,” katanya.

Ketua Harian Badan Pengelola Celetum Pelabuhan Ratu Unesco Global Geopark (BP-CPU GGP) Deny Juanda P Dea mengatakan, geopark sebagai sebuah konsep manajemen pengembangan kawasan berkelanjutan yang menyerasikan keragaman geologi, hayati dan budaya melalui prinsip konservasi dan rencana tata ruang wilayah yang sudah ada, dengan wilayah geografis yang memiliki situs warisan geologi terkemuka dan bagian dari pembangunan yang berkelanjutan. Geopark tidak hanya mencakup situs geologi, tetapi memiliki batas geografis yang jelas serta sinergi antara keragaman geologi, hayati, dan budaya yang ada di dalam kawasan serta masyarakat berperan untuk melindungi dan meningkatkan fungsi warisan alam. Dalam hal ini, kawasan Kelimutu memiliki pesona wisata dunia berupa danau kawah dengan tiga warna, yakni merah, biru, dan putih yang terletak di puncak Gunung Kelimutu. O ANTARA


Global Moon Jae-in Siap Bertemu Kim Jong Un PRESIDEN Korea Selatan Moon Jaein mengatakan, Senin (15/4), siap bertemu Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un untuk kali keempat. Ucapan ini terlontar setelah Kim, Jumat 12/4) lalu, menyatakan bersedia berunding lagi dengan Presiden AS Donald Trump terkait denuklirisasi di Semenanjung Korea. “Kapan pun Korut siap, saya siap. Saya berharap Dua Korea bisa duduk bersama lagi, di mana pun dan dalam bentuk apa pun,” kata Moon dalam rapat kabinet. Ia berperan aktif mempertemukan Trump dan Kim di Vietnam, akhir Februari lalu, yang berakhir tanpa kesepakatan. Moon juga memediasi pertemuan pertama kedua tokoh ini di Singapura, Juni 2018. O AFP | DANI WICAKSONO

Sidang Kasus Najib Razak Berlanjut EKS Perdana Menteri Malaysia Najib Razak kembali menghadapi persidangan di Kuala Lumpur, Senin (15/4), terkait korupsi besar-besaran atas dana negara 1MDB. Sidang pertama dilakukan pada 3 April. Tokoh politik berusia 65 tahun ini membantah tujuh dakwaan atas tindak pidana korupsi senilai total 42 juta ringgit dari SRC International, unit lembaga yang bernaung di bawah 1MDB. Angka itu hanya recehan dibandingkan dugaan pengadilan bahwa Najib mentransfer dana negara sebesar US$ 681 juta ke rekening pribadinya—yang juga bakal disidangkan dalam dakwaan berbeda. Perdana Menteri Mahathir Mohamad, yang melengserkan Najib melalui Pemilu 2018, berjanji mengadili Najib dan komplotannya, serta mendapatkan lagi seluruh dana negara yang dicuri. O AFP | DANI WICAKSONO

Wali Kota Gay Ikuti Bursa Capres AS PETE Buttigieg, seorang gay berhaluan liberal, Wali Kota South Bend di Indiana, resmi mengajukan diri dalam bursa capres AS untuk Pemilu 2020, Minggu (14/4). Ia menjadi sosok terkini dalam barisan 18 kandidat dari Partai Demokrat yang mengincar kedudukan Presiden Donald Trump pada tahun depan. “Nama saya Pete Buttigieg, dan saya menyatakan maju sebagai calon presiden Amerika Serikat,” katanya di depan kerumunan pendukungnya di kawasan industrial South Bend. “Ini bukan tentang memenangi pemilu. Ini tentang memenangi sebuah era.” Dijuluki sebagai pelaku reformasi serbabisa di kotanya, Buttigieg menawarkan konsep keadilan rasial dan perbaikan jaminan kesehatan. O AFP | DANI WICAKSONO

Saudi dan UEA Risaukan Sudan Pasca-Bashir Teluk tak ingin melihat proses pergantian rezim berujung tragedi seperti di Libya, Suriah, dan Irak. DUBAI (HN) Sudan dilanda kekacauan politik seiring kudeta militer terhadap Presiden Omar al-Bashir, dan situasi tersebut mendapat perhatian serius dari dua kekuatan utama Teluk, sekaligus sekutu Bashir, Arab Saudi dan Uni Emirat Arab (UEA). Dalam lingkup politik kawasan, Sudan berperan penting mengakomodasi kepentingan-kepentingan Saudi dan sekutunya. Bashir memihak Riyadh dalam permusuhannya dengan Iran (Syiah) dan mengirimkan tentara untuk membantu koalisi pimpinan Saudi dalam Perang Yaman. Namun, tiga hari setelah kudeta militer pada Kamis (11/4), Saudi dan UEA sepakat menyampaikan reaksi netral seraya meminta penguasa sementara Sudan menegakkan “stabilitas” dan mengupayakan “transisi kekuasaan secara damai”. “Arab Saudi dan UEA pada prinsipnya menentang keras segala bentuk gerakan protes rakyat, apalagi revolusi,” kata Karim Bitar, Direktur Penelitian dari French Institute for International and Strategic Affairs (FIISA), kepada AFP, Senin (15/4). “Dua negara ini sebenarnya lebih suka mempertahankan status quo. Mereka khawatir jika riakriak seperti ini, gerakan protes skala nasional dalam bentuk apa pun, akan menular ke mana-mana dan memicu tensi kawasan.” Perubahan tak Terhindarkan Puluhan ribu rakyat Sudan berkumpul dan menyuara-

A10

Politisi Eropa Bela Assange

Anggota Parlemen Jerman dari Partai Die Linke Heike Hansel (tengah) dan Sevim Dagdelen (kanan), serta anggota Parlemen Uni Eropa dari Spanyol Ana Miranda Paz (kiri), mengusung poster menuntut pembebasan pendiri WikiLeaks Julian Assange di depan Kompleks Penjara Belmarsh , London, Senin (15/4).

AFP | DANIEL LEAL-OLIVAS

Kilas

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

kan tuntutan melengserkan Bashir di depan markas besar tentara di Ibu Kota Khartoum sejak 6 April lalu. Mereka juga mendesak tentara mengambil sikap—yang dibuktikan dengan pengambilalihan kekuasaan secara paksa tapi tanpa kekerasan—termasuk dengan membersihkan pemerintahan dari kroni-kroni Bashir. “Kudeta dalam istana” pada tengah pekan lalu mengakhiri 30 tahun era kekuasaan Bashir, sekaligus memunculkan keraguan di dalam dan luar negeri apakah Dewan Militer bakal memegang janjinya untuk mewujudkan transisi kekuasaan dalam dua tahun ke depan. Arab Saudi dan UEA sama-sama mendesak penguasa sementara Sudan (Dewan Militer) untuk membentuk pemerintahan transisi secepatnya. Kedua negara dominan di Teluk ini pun menjanjikan paket bantuan bagi rakyat Sudan “demi mengangkat penderitaan mereka”, demikian pernyataan kantor berita Saudi SPA. “Negara-negara Teluk mengamati Sudan penuh kerisauan. Mereka akan melakukan segala cara untuk memastikan transisi kekuasaan terjadi secara berkesinambungan (pemilu berjangka). Dengan kata lain, mereka memihak kontrol militer dalam pemerintahan Sudan saat ini,” terang Bitar. Bashir (75) memerintah Sudan dengan tangan besi sejak mengudeta Perdana Menteri Sadiq alMahdi pada 1989. Ia meninggalkan aliansinya dengan Iran, musuh besar Saudi di kawasan, dan berbalik membantu Riyadh dalam Perang Yaman, dengan cara mengirim tentara untuk meredam aksi pemberontak Houthi yang didukung Iran. Perang Yaman berlangsung sejak 2015 dan belum

selesai hingga sekarang. Bashir menjadi presiden kedua di Afrika sepanjang bulan ini yang dipaksa mundur oleh aksi massa, lantas “didukung” militer. Pada 2 April lalu, Presiden Aljazair Abdelaziz Bouteflika (82) memilih mengakhiri 20 tahun kekuasaan setelah orang setianya, Kepala Militer Jenderal Ahmed Gaid Salah, mencabut dukungan. Sementara ini, Sudan dipimpin Jenderal Abdel Fattah al-Burhan dalam statusnya sebagai Kepala Dewan Transisional. Analis berpendapat Jenderal Burhan merupakan sosok garis tengah yang bisa diterima negara-negara Teluk. “Semua pihak di Teluk sangat menginginkan terciptanya stabilitas,” kata Andreas Krieg, profesor di King’s College London. “Burhan tidak punya ikatan khusus dengan negara berideologi Islam dan menjadi salah satu perantara utama saat Sudan berhubungan dengan UEA dalam Perang Yaman. Ia juga terlihat lebih terbuka ketimbang lainnya, terutama untuk menerima kebijakan tanpa toleransi dari UEA terkait politik Islam di kawasan.” Di mata pengamat, pergantian rezim di Sudan atau Aljazair memang tak terhindarkan, sebuah keniscayaan. Namun, yang tidak dikehendaki oleh Saudi atau UEA adalah revolusi berujung tragedi seperti di Libya, Suriah, atau Irak. “Negara-negara Teluk tidak mau lagi terjadi pergantian rezim secara kekerasan. Mereka tidak mau tragedi lain seperti di Libya, Suriah, atau Irak,” kata Mustafa Alani dari Pusat Kajian Teluk (GRC) yang berbasis di Jenewa, Swiss. “Satu-satunya yang boleh terjadi adalah pergantian kekuasaan secara damai.” O AFP | DANI WICAKSONO

LONDON (HN) – Dua anggota parlemen Jerman dari Partai Die Linke, Heike Hansel, dan Sevim Dagdelen, serta anggota Parlemen Uni Eropa dari Partai Hijau Spanyol, Ana Miranda, melakukan aksi protes di luar kompleks Penjara Belmarsh, Senin (15/4). Mereka menuntut pembebasan pendiri WikiLeaks Julian Assange (47) yang ditahan di sana. Ketiganya juga mendesak Inggris dan UE untuk mencegah ekstradisi warga negara Australia itu ke Amerika Serikat (AS). Tiga politisi Eropa itu mengaku punya jadwal bertemu Assange di Kedutaan Besar Ekuador di London, Senin. Masalahnya, Inggris sudah menggelandang Assange dari Kedubes Ekuador pada pekan lalu. Atas izin pemerintahan Ekuador, Inggris menangkap warga negara Australia berusia 47 tahun ini atas tuduhan pelanggaran status bebas bersyarat saat mencari suaka di Kedubes Ekuador pada 2012. Assange tengah menunggu vonis Inggris, juga menghadapi kemungkinan diekstradisi ke Swedia dan AS untuk dakwaan berbeda. “Kita berhadapan dengan faktor kemanusiaan yang krusial di sini. Assange ditahan di penjara Inggris, sementara AS menginginkan ekstradisi terhadapnya, setelah pejabat tinggi—termasuk Presiden Donald Trump—mengancam nyawanya,” kata Miranda. Dagdelen mendesak Inggris dan Uni Eropa memblok segala upaya mengekstradisi Assange ke AS. “Kami minta pemerintahan Inggris tidak menyerahkan Julian Assange ke AS. UE juga seharusnya bertindak melindungi jurnalis pendiri WikiLeaks tersebut dari tuduhan berbau politik,” katanya. Assange dituduh melakukan pelecehan seksual dan pemerkosaan di Swedia pada 2010. Ia membantah dan mencurigai dua tuduhan itu sebagai akal-akalan untuk mengekstradisinya ke AS. Washington mendakwa Assange “berkonspirasi” dengan eks Analis Intelijen Militer AS Chelsea Manning untuk meretas kata sandi yang tersimpan dalam komputer milik Departemen Pertahanan pada Maret 2010. Ia terancam vonis penjara hingga lima tahun. Assange menyerahkan diri ke Kepolisian Inggris pada 7 Desember 2010 untuk kasus tuduhan pemerkosaan dari Swedia. Ia dibebaskan dengan jaminan. Lantaran kalah dalam proses hukum untuk menghindari ekstradisi ke Swedia, Assange melanggar aturan Inggris dengan mencari suaka di Kedubes Ekuador pada Juni 2012. Pekan lalu, Ekuador mencabut status suaka Assange. O AFP | DANI WICAKSONO


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

NATIONAL EVENT

SINEAS LOKAL BANGKIT DARI KELESUAN KARYA

JEJAK PERADABAN ISLAM DI “NEGERI TANPA BATAS”

» A14

» A15

HARIAN NASIONAL | BAYU INDRA KAHURIPAN

HONG KONG FILM AWARDS KE-38

A

SIMBIOSIX STUDIOS

ction figure bukan hanya mainan yang diperuntukkan bagi anak-anak. Sama seperti film, komik, dan musik, action figure juga bisa dijadikan koleksi untuk menambah warna kehidupan. Tak sedikit kolektor yang rela mengeluarkan uang banyak demi memperpanjang daftar koleksi pribadi mereka, termasuk menambah penghuni baru di lemari khusus miliknya. Ada banyak cara dilakukan demi mendapatkan figur yang diidamidamkan. Pun,

lantaran terlalu sayang, action figure terkadang sampai tidak pernah dikeluarkan dari kotak kardus. Merawatnya dan menjaganya seapik mungkin, tak rela debu-debu menempel meski setitik saja. Pastinya, butuh perawatan ekstra untuk tetap menjaganya dalam kondisi seperti baru. Kini, action figure tak melulu

jadi koleksi pribadi yang dinikmati sendiri. Media sosial membuat tren mengumpulkan benda layak koleksi— disebut juga collectible—ini berubah. Bukan hanya menjadi ajang pamer benda kesayangan, medsos kemudian menjadi ruang bertemu, sekaligus wadah berbagai macam kegiatan. Salah satunya menyatukan hobi dari hasil koleksi. Setiap orang berbondong-bondong menampilkan koleksinya di akun media sosial pribadi. Bahkan sampai ada yang mem-posting foto lemari besar, tempat action figure dibiarkan penuh sesak berdempetan. Seolah tak punya ruang gerak. Yang dikoleksi pun beragam. Mulai dari superhero, princess, dan aneka figurin dengan bermacam ekspresi dan diorama. Alhasil, lebih dari sekadar pamer koleksi, berbagai macam akun juga memanfaatkan momen ini untuk menjual deretan action figure mereka. O YOSI MAWARNI


Arts

A12

FOTO-FOTO: HARIAN NASIONAL | BAYU INDRA KAHURIPAN

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

Seniman action figure tetap mengandalkan teknik sculpting konvensional, termasuk buatan tangan, meski menggunakan teknologi digital.

S

udah tidak asing lagi di telinga pencinta seni, action figure merambah ke kalangan anak-anak, remaja, hingga dewasa. Lebih dari sekadar mainan yang bisa dimainkan, benda ini muncul sebagai koleksi-koleksi unik. Apalagi bila labelnya ori, original alias asli. Penggemar barang koleksi ini mungkin terbiasa membeli action figure yang berasal dari luar negeri sebab memburu keasliannya. Namun, siapa sangka, seniman dalam negeri pun mampu unjuk gigi di kancah internasional. Untuk menunjukkan jati dirinya, berbagai cara dilakukan hingga mencuat ide brilian membuat action figure yang khas Indonesia. Salah satunya, dengan membuat figurine tokohtokoh pemimpin Indonesia yang berbeda dari lainnya. Dari masa ke masa, pembuatan figur mulai mengikuti perkembangan zaman. Kalau dulu pembuatannya menggunakan tangan dengan cara manual, saat ini teknologi sudah semakin canggih. Perkembangan teknologi pencetakan tiga dimensi (3D) dimanfaatkan sepenuhnya untuk membuat karya seni ini. Tak butuh waktu lama—tentunya di samping proses pewarnaan atau polesan ekspresi—lahir berbagai bentuk figurine. Versi mini barisan superhero, monster, hingga karakter-karakter terkenal lainnya. Mengoleksi action figure bisa dibuat berdasarkan tokoh atau karakter tertentu yang biasanya berasal dari komik, game, film, dan sebagainya. Itu pula yang dilakukan Simbiosix Studios yang mulai mengikuti perkembangan

zaman, dengan memanfaatkan pencetakan tiga dimensi sejak empat tahun silam. Dari sculpting tradisional dengan menggunakan clay, mereka merambah dunia digital yang memanfaatkan pencetakan tiga dimensi. Berawal dari komunitas Sculptor Indonesia dan hobi yang sama, Simbiosix Studios dibentuk agar bisa lebih fokus dan mencoba untuk lebih profesional dalam pembuatan action figure. Uniknya, setiap karya sengaja dibuat berbeda dari action figure kebanyakan. Menentukan segmen pasar yang lebih jelas, mereka memilih untuk membuat karakter pemangku kepentingan dari tokoh-tokoh pemimpin Tanah Air. Alasannya cukup sederhana. Mereka menilai, pembuatan action figure tokoh-tokoh pemimpin masih awam di kalangan seniman dibandingkan dengan action figure superhero

atau artis luar negeri yang sudah sangat banyak digunakan untuk dijadikan bahan karakter. Rickie Saputra dari Simbiosix Studios memastikan, setiap karakter siapa pun mereka bisa dibuatkan action figure-nya. Hasil garapan mereka mulai figur Presiden Pertama Sukarno hingga Presiden Ke-7 Joko Widodo. Juga beberapa tokoh pemimpin lainnya seperti Ridwan Kamil, Basuki Tjahaja Purnama, Anies Baswedan, Sandiaga Uno, dan lainnya. Rickie tak membantah, terkadang ia mengalami kesulitan kala membuat figur tokoh tertentu. Persoalan terletak pada proporsi. Ia harus bisa memastikan ukuran tinggi dan bentuk badannya harus sesuai, setidaknya mendekati sebenarnya. Mereka juga punya rencana membuat koleksi Seven Leader mulai dari Sukarno hingga Joko Widodo. Namun, lagi-lagi kembali pada persoalan proporsi, tim masih berupaya menemukan ukuran badan yang pas untuk BJ Habibie, Susilo Bambang Yudhoyono, dan figur perempuan, Megawati Sukarnoputri.

Butuh kesabaran dan ketelitian untuk membuatnya. Rickie dan teman-teman berusaha semaksimal mungkin agar garapannya bisa serupa dengan wujud asli karakter tersebut. “Kami sendiri berusaha untuk bisa mirip, tapi masih sedikit sulit jika harus dibandingkan dengan Madame Tussaud,” kata Rickie kepada HARIAN NASIONAL, Minggu (14/4). Untuk prosesnya, biasanya action figure dibuat dari bahan dasar seperti air dry clay, polymer clay, oil based clay, epoxy clay, porcelain, dan lain-lain. Namun, kebanyakan seniman menggunakan bahan dasar polymer clay, oil based clay, dan wax untuk membuat figurine. Rickie menceritakan, tahap pertama dilakukan adalah mencari referensi gambar terlebih dahulu. Mereka terkadang mengandalkan media alternatif, mesin pencari Google. Setelah yakin dengan referensi gambar yang didapat, masuk ke tahap sculpting yang menggunakan perangkat lunak tiga dimensi. Tahap selanjutnya setelah sculpting,

dicetak menggunakan 3D printer. Untuk cetak tiga dimensi, bahan multicolor menjadi cara yang tepat untuk mencetak dengan berbagai warna. Jika ingin bahan plastik yang lebih kuat dan berpikir untuk mengecat modelnya sendiri, seniman bisa menggunakan polyamide atau grey resin. Dan, sebelum hasil masternya dicetak ke resin kemudian diwarnai sesuai dengan kebutuhannya—dan tergantung dari bahannya—figurine harus dicat. Cat dan lapisan pelindung cat diperlukan agar figurine tahan lama dan tahan gores Untuk proses keseluruhan bisa memakan waktu hingga sekitar satu bulan atau mungkin lebih untuk satu sculpture mini. Mengandalkan teknik digital, bukan berarti Rickie meninggalkan sculpting tradisional statue atau patung yang menggunakan tangan. Itu sebabnya, setiap komponen pembentuk action figure biasanya dibuat terpisah sekitar lima bagian. Ini juga untuk memudahkan pengemasannya. “Dipisah lima bagian menjadi kepala, badan bagian atas, badan bagian bawah, kaki atau sepatu, dan tangan,” kata dia. Masing-masing karakter memiliki ekspresinya sendiri. Terkadang, tokoh-tokoh pemimpin seperti di atas menggunakan ekspresi normal atau ekspresi yang paling sering muncul dan menjadi ciri khas tokoh tersebut. Sementara, untuk pembuatan properti lainnya seperti baju, celana, peci, kacamata, dasi, sepatu, topi hingga bangku dan tiang bendera merupakan hasil buatan tangan. “Untuk baju dan celana yang berbahan kain itu handmade dan dijahit,” kata dia. Rickie menambahkan, “Lalu sepatu dan bangku biasanya setelah di-print, kami cetak ke bahan seperti karet.” O YOSI MAWARNI


A13

Arts

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

FOTO-FOTO: HARIAN NASIONAL | BAYU INDRA KAHURIPAN

K

etika action figure disimpan terlalu lama di dalam lemari, warnanya akan memudar seiring waktu berlalu. Belum lagi debu-debu yang menempel, membuat action figure tak lagi sedap dipandang. Kesibukan terkadang membuat para pemilik abai untuk merawatnya setiap saat. Bagi kolektor sejati, action figure laiknya barang mewah yang cukup merogoh kocek. Pedekate sesama kolektor, aktif di ruang lelang online, hingga bergabung komunitas. Ini hanya segelintir strategi untuk mendapatkannya. Jadi, sayang bila collectible tak tersentuh “kasih sayang” pemiliknya. Beberapa cara dapat dilakukan untuk merawat barang koleksi action figure agar tetap cling. Dimulai dengan mencuci bagian demi bagian terlebih dahulu dengan air hangat dan sabun. Cat lama yang menempel pada figure ini sebelumnya harus dihapus sampai benar-benar bersih. Sikat kecil yang lembut bisa digunakan untuk membersihkan area tak terjangkau di antara sendisendi figurine. Kemudian, setelah cat lama yang sudah hilang dari bagianbagian, figurine dapat dicat ulang sesuai kebutuhan warna. Salah satu jasa re-paint (poles ulang) action figure Ridho yang sudah bergelut di bidang ini sejak 2010 mengatakan, pewarnaan yang terjadi setelah proses remover bisa disesuaikan dengan permintaan dan imajinasi

Bagi kolektor sejati, action figure laiknya barang mewah yang cukup merogoh isi kocek.

konsumen. Pun, mereka bisa menggunakan warna standar sesuai aslinya atau justru berubah total—perubahan warna yang diminta. Dengan kata lain, warna standar menyesuaikan dengan warna bawaan figurine. Cat yang digunakan pun beragam. Namun, tentu saja harus disesuaikan dengan bahan figurine. Ridho biasanya memakai cat biasa. Misalnya, duco atau bisa juga dengan cat semprot atau pilox. Atau bisa juga menggunakan cat akrilik yang dapat memberikan kesan mengkilap. “Pewarnaan tergantung medianya sendiri, kalau saya re-paint wajah yang memakai

kacamata, otomatis wajah dan kacamatanya akan berbeda cat,” kata dia kepada HARIAN NASIONAL. “Wajah menggunakan cat dengan warna dove, sedangkan untuk kacamatanya bisa menggunakan cat yang memberi kesan mengkilap,”

kata dia, menjelaskan. Membersihkan dan memoles ulang action figure atau collectible sebenarnya memakan waktu yang cukup singkat. Satu hari untuk figur yang sederhana hingga tiga hari untuk figur yang rumit. Hanya, meski sudah lama

menekuni dunia yang butuh kesabaran dan ketelitian besar ini, Ridho mengaku masih menemui banyak tantangan. “Kesulitan biasanya datang dari figur dengan skala yang kecil tapi terdapat banyak detail dan warna di dalamnya,” tuturnya. O YOSI MAWARNI


Global Event

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

A14

PIALA Oscar sudah dalam genggaman. Pun sejumlah pengakuan dari berbagai malam penghargaan dan festival perfilman kelas dunia. Namun, kepastian eksistensi Netflix di gelaran Academy Awards bakal berumur panjang, belum pasti. Badan penyelenggara Oscars, The Academy of Motion Picture Arts and Science, akan mengkaji ulang standar dan kelayakan raksasa streaming itu—apakah mereka tetap memenuhi syarat untuk masuk di ajang bergengsi itu.

COURTESY AFP

Kehadiran Film Streaming di Oscars Menuai Pro-Kontra

Persoalan baru muncul. Departemen Kehakiman Amerika Serikat (AS) memperingatkan, langkah yang ditempuh The Academy

berpotensi melanggar undang-undang antimonopoli. “Kami menerima surat dari Departemen Kehakiman dan telah memberikan

jawaban,” demikian The Academy, dalam pernyataan, mengonfirmasi laporan Variety, Senin (15/4) WIB. Sebelumnya, sutradara kawakan Steven Spielberg sempat menyatakan, filmfilm Netflix tidak layak terjun dalam perebutan gengsi di Oscars. Lain cerita bila produksi mereka, baik film maupun program televisi, ternyata memang memenangi Emmy Awards. “Sekali Anda berkomitmen pada format televisi, itu tidak akan mengubah status Anda sebagai film

membahas perkara ini pada rapat tahunan Oscars, Selasa (23/4) depan. Perang prinsip dan persepsi antara bioskop model lama dan bioskop digital (layanan streaming) memang bukan hal baru. Hanya, isu kelayakan film streaming masuk nominasi Oscars terus mencuat seturut sukses Netflix di ajang Academy Awards 2019. Awal tahun ini, film besutan sutradara Meksiko Alfonso Cuaron Roma membawa pulang tiga patung Oscar. O AFP | DEVY LUBIS

televisi,” ujar Spielberg yang sejatinya tidak menutup peluang terjun ke industri serupa. Ia bahkan sudah siap bekerja sama dengan platform streaming anyar, Apple TV+. Namun, di mata otoritas AS, sikap The Academy berpotensi memunculkan kekhawatiran antimonopoli. Bahwa pembatasan apa pun yang diberlakukan The Academy akan “memberi tekanan” pada kompetisi. Sementara Netflix menolak berkomentar, The Academy memastikan

DAFTAR PEMENANG

Sineas Lokal Bangkit dari Kelesuan Karya

FILM TERBAIK: Project Gutenberg SUTRADARA TERBAIK: Felix Chong, Project Gutenberg | AKTOR TERBAIK: Anthony Wong, Still Human | AKTRIS TERBAIK: Chloe Maayan, Three Husbands | AKTOR PENDUKUNG TERBAIK: Ben Yuen, Tracey | AKTRIS PENDUKUNG TERBAIK: Kara Wai, Tracey | PENDATANG BARU TERBAIK: Crisel Consunji, Still Human | SUTRADARA PENDATANG BARU TERBAIK: Oliver Chan, Still Human | SKENARIO TERBAIK: Project Gutenberg | SINEMATOGRAFI TERBAIK: Project Gutenberg | PENATA ARTISTIK TERBAIK: Project Gutenberg | PENATA MAKEUP & KOSTUM TERBAIK: Project Gutenberg | FILM EDITING TERBAIK: Project Gutenberg | VISUAL EFFECTS TERBAIK: Operation Red Sea | PENATA SUARA TERBAIK: Operation Red Sea | KOREOGRAFI TERBAIK UNTUK FILM ACTION: Operation Red Sea | BEST ORIGINAL FILM SONG: Men On The Dragon | BEST ORIGINAL FILM SCORE: Men On The Dragon | FILM TERBAIK DARI CHINA DAN TAIWAN: Dying To Survive

PROJECT Gutenberg menang besar di ajang Hong Kong Film Awards 2019, Minggu (14/4). Namun, malam penghargaan berjuluk Oscars-nya Asia ini justru menjadi saksi keberhasilan aktor dari film rival, Anthony Wong Chausang, kembali ke panggung nasional. Tercatat dalam 17 nominasi, Project Gutenberg membawa pulang tujuh piala. Termasuk kategori Film Terbaik, Sutradara Terbaik, dan Skenario Terbaik untuk Felix Chong Man-keung. Sayangnya, dua bintang mereka Chow Yun-fat dan Aaron Kwok harus mengakui akting Wong dalam Still Human yang dinilai

lebih bagus. Ini bukan kali pertama Wong “menahan” laju aktor veteran Chow Yun-fat. Duel keduanya di ajang penghargaan Hong Kong Film Critics Society, Januari lalu, berakhir dengan kemenangan Wong. Wong sendiri sudah pernah meraih penghargaan serupa. Kali pertama pada 1989 atas perannya dalam film Besat Cops, disusul The Untold Story pada 1994. Sukses Project Gutenberg menyempurnakan pendapatan domestik yang menyentuh angka US$ 187 juta atau setara Rp 2,6 miliar tahun lalu. Di samping catatan fenomenal di Hong Kong

Film Awards Ke-38 itu, tahun ini penyelenggara memberikan apresiasi tersendiri untuk talenta berbakat. Terutama barisan sineas debutan, dari aktor hingga sutradara. Salah satunya, lawan main Wong dalam Still Human. Aktris Filipina Crisel Consunji menerima predikat sebagai pendatang baru terbaik. Tak berbeda, pemenang aktor dan aktris pendukung terbaik juga bersinar dalam film yang digarap oleh sutradara debutan. Yakni, pegiat perfilman kawakan Kara Wai dan Ben Yuen. Keduanya membintangi drama arahan Jun Li yang mengangkat kisah tentang transgender, Tracey.

COURTESY PANASIA FILMS LIMITED

HONG KONG FILM AWARDS KE-38

Kara bahkan telah mengantongi lima piala. Termasuk kategori Aktris Terbaik pada edisi perdana malam penghargaan, 1982 silam, untuk filmnya My Young Auntie. Industri film Hong Kong mengalami masa-masa sulit sepanjang 2018. Karya anak negeri yang dirilis tahun lalu hanya mencapai 54 judul. Namun, penyelenggara boleh sedikit lega

sebab sepertiga dari total film digarap sutradara baru. Tak heran, baik Kara Wai maupun Anthony Wong dalam pidatonya menyeru pegiat perfilman nasional saling mendukung agar industri ini terentas dari kelesuan ide dan gagasan, sehingga dapat bertahan di panggung global. O THE HOLLYWOOD REPORTER | VARIETY | DEVY LUBIS


A15

National Event

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

‘BOUNDLESS PLAINS: THE AUSTRALIAN MUSLIM CONNECTION’

PERSAHABATAN warga Australia dan Muslim dunia, termasuk Indonesia, terjalin sejak beribu tahun silam. Meski tak banyak yang mengetahuinya lebih dalam, jejak-jejaknya abadi di berbagai artefak, benda seni, juga foto yang tersimpan rapi di Islamic Museum of Australia, Melbourne. Merayakan sejarah panjang perjalanan Islam di Negeri Kanguru, ekshibisi foto bertajuk ‘Boundless Plains: The Australian Muslim Connection’ di Museum Sejarah Jakarta, akan membawa kita menembus lorong waktu. Memahami sekaligus mengenang peradaban Islam yang dibawa pedagang, juga penunggang unta dari Asia Selatan. Pameran ini dibuka, Senin (15/4) dan berlangsung hingga 30 April 2019. Dalam pameran ini, sejarah panjang Islam di Australia digambarkan rinci. Mulai dari pelaut Makassar yang berdagang dengan penduduk asli Yolngu di Australia utara pada sekitar 1700-an hingga penunggang unta dari Asia Selatan yang membantu

membuka sekaligus memajukan pedalaman Australia. Belum lagi imigran dari seluruh penjuru bumi, yang menjadikan Australia sebagai rumah mereka hingga hari ini. Dikembangkan oleh Islamic Museum of Australia, pameran ini menyuguhkan informasi secara spesifik dan artistik tentang bagaimana Islam telah berkembang di Australia selama lebih dari 200 tahun terakhir. Betapa pedagang Muslim awal, berpengaruh pada sukusuku asli di Arnhern Land. Merekalah yang mengenalkan sejumlah kata seperti rupiah yang bermakna uang. Di salah satu sudut, kita akan menemukan gambar sebuah bangunan sederhana yang diyakini rumah ibadah pertama bagi Muslim di Australia. Memang, struktur sederhana di Maree itu hanya replika. Namun, keberadaannya menjadi bukti bahwa masa itu penunggang unta dari Afghanistan meniru konstruksi masjid di Mekkah dan Madinah. “Islam adalah agama besar di

Agenda

Australia dan berkembang pesat dengan laju sekitar 20 persen,” ujar Duta Besar Australia untuk Indonesia Gary Quinlan di Jakarta, kemarin. Ia menekankan, ekshibisi ini menyoroti bahwa Australia, sama seperti Indonesia, memperoleh banyak kekuatan dari masyarakat multiagama dan multibudaya. “Lebih dari sebelumnya, kita perlu mengembangkan pemahaman yang lebih dalam dan membangun hubungan antara komunitas-komunitas kita, dan terutama komunitas agama kita,” kata dia, menambahkan. Pada kesempatan itu, Gary Quinlan memperlihatkan satu karya masterpiece dalam pameran ini. Siluet bertajuk Ships of the Dessert alias ‘Kapal Padang Pasir’ sengaja disodorkan sebagai gambaran betapa untaunta yang menyusuri pedalaman Australia di masa silam—beserta penunggang mereka—telah memberikan kontribusi tak ternilai harganya bagi peta kultural negeri itu.

HARIAN NASIONAL | BAYU INDRA KAHURIPAN

Jejak Peradaban Islam di “Negeri tanpa Batas” Dubes Australia untuk RI Gary Quinland (kanan) dan CEO Islamic Museum of Australia Ali Fahour membuka ‘Boundless Plains’ di Jakarta, Senin (15/4).

Islam agama besar di Australia dan berkembang pesat dengan laju sekitar 20 persen. GARY QUINLAN DUTA BESAR AUSTRALIA UNTUK INDONESIA

Penunggang kuda yang disebut-sebut sebagai orang Afghanistan, sejatinya tak semata -mata dari negara itu. Mereka adalah lelaki asal Punjab, Baloch, Pashtun, dan Sindhi, bersama warga lain dari Rajashtan dan Kashmir, bahan meluas sampai

Who & Why

GEMMA COLLINS

Pengawalan Ekstra FUNTOPIA BALLOON PARK LOKASI : MAIN ATRIUM ONEBELPARK, JAKARTA

24–28 APRIL 2019

INACRAFT-2019 LOKASI : JAKARTA CONVENTION CENTER (JCC), JAKARTA

B

JOAQUIN PHOENIX

kelab malam, delapan pengawal ini membentuk lingkaran untuk melindungi saya dari sekeliling,” kata dia, menceritakan. Khawatir dengan dirinya sendiri, jelas ini bukanlah tindakan tanpa alasan. Gemma mengaku khawatir. Bulan lalu ia merasa diawasi penguntit yang juga berusaha melecehkannya di jalan. Orang terdekatnya membenarkan. benar-benar Ia saat ini benar benar cemas bahkan sampai waswas jika harus keluar rumah. “Gemma selalu ramah dan terbuka kepada penggemar. Mungkin ada orang yang memanfaatkan kesempatan, hingga membuatnya sangatt terguncang.” O YOSI O YOSI MAWARN MAWARNI NI

LOKASI : SEPANJANG JALAN RAYA KEMANG, JAKARTA

AFP | FILES

27–28 APRIL 2019

JFESTIVAL PALANG PINTU KEMANG 2019

Mukjizat Peran FILM Mary Magdalene memberi Joaquin Phoenix kesempatan berperan sebagai Yesus. Berbagai upaya ia lakukan untuk mendalami akting. Dari memanjangkan rambut, belajar menatap secara intens, bahkan bermeditasi di puncak gunung. Namun, ada satu adegan yang tak bisa dilakukan Phoenix. Yakni menyembuhkan seorang perempuan buta dengan menggosokkan lumpur di matanya. Ia mengaku tak tega. “Saya tahu tentang adegan itu dari Alkitab, tapi saya kira saya tidak pernah bisa melakukannya,” kata Phoenix seperti dikutip dari CNN, Minggu (14/4). Ia tidak sepenuhnya memahami alasan Yesus menggunakan lumpur atau tanah liat untuk menyembuhkan orang buta. Namun, beberapa ahli mengatakan, itu adalah praktik umum di kalangan tabib yang hidup pada abad pertama. Phoenix memutuskan mengganti adegan tersebut. “Momen itu bukan tentang mukjizat yang sebenarnya. Ini tentang seseorang yang tak dihiraukan masyarakat, yang pada akhirnya ia ‘dilihat’, dirangkul, dan didorong untuk bergabung dengan komunitas yang lebih luas. Bagi saya, itu mukjizat.” O RAMADANI W

AFP | JEAN-BAPTISTE LACROIX

19–27 APRIL 2019

intang televisi Inggris Gemma Collins membutuhkan delapan pengawal pribadi ketika manggung di kelab malam. Selama penampilannya, mantan diva The Only Way is Essex ini dijaga oleh pengawalnya sendiri, Sid dan tujuh penjaga kelab. Gemma mengatakan, pengawalan penting. Sebagai seseorang yang bekerja di dunia hiburan, ia sering kali a dikerumuni d e u u terlalu te a u banyak ba ya y orang. o “Semakin lama kerumunan itu semakin k besar. Jadi, saya b butuh pengawalan b yang y lebih,” kata dia seperti dinukil dari s Female Frrst, F Sabtu (13/4). S “Terakhir kali k saya tampil tampil di sebuah s

Mesir, Turki, dan Persia. Didirikan pada 2010 sebagai museum komunitas nirlaba di Melbourne, Islamic Museum of Australia bertujuan untuk menampilkan warisan artistik yang kaya dan sumbangsih sejarah umat Muslim di Australia dan luar negeri. Sebanyak 22 karya mengajak kita berkelana, menerkanerka sejauh mana Muslim berdampingan dengan saudara di negara tetangga. Terkait hal ini, Kepala Unit Pengelola Museum Sejarah Jakarta dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta Sri Kusumawati mengatakan, “Saya berharap pameran ini akan menciptakan peluang lebih lanjut untuk kemitraan budaya dan pariwisata antara dua negara kita.” O BAYU INDRA KAHURIPAN



B

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

M MOTIVASI “SET “SETAN MERAH”

“MACAN KEMAYORAN” KEJAR TAYANG

Pengalaman Pengalama ma an m membalikkan keadaan membuat United perca ca aya y bisa menumbangkan Barcelona. percaya

Persija Jakarta melakoni tiga agenda dalam waktu berdekatan, yaitu Piala AFC, Piala Indonesia, dan Liga 1.

» B20-B21

» B23

17

Sports

Szczesny; Cancelo, Bonnuci, Rugani, Sandro; Pjanic, Bentancur, Matuidi; Bernardeschi, Ronaldo, Mandzukic | Pelatih: Massimiliano Allegri

CRISTIANO

FRENKIE

(Portugal)

(Belanda)

RONALDO DE JONG Usia: 34

LEG 1

Usia: 21

1

1

PEREMPAT FINAL LIGA CHAMPIONS Stadion Allianz Turin

Kapasitas: 41.500

JUVENTUS

LEG

2

AJAX

LIMA LAGA TERAKHIR

LIMA LAGA TERAKHIR

LIGA CHAMPIONS

LIGA CHAMPIONS M

M S

S

STATISTIK

K

K

2018/2019

P

Massimilliano Allegri

h

RERATA PER LAGA

atih el

TURIN (HN) Megabintang Portugal Cristiano Ronaldo akan menjadi tumpuan Juventus ketika menjamu Ajax pada leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Allianz, Rabu (17/4) dini hari WIB. Di pertemuan pertama, 11 April, tuan rumah Ajax berhasil menahan imbang tamunya 1-1. Ronaldo sudah dipastikan bermain sedari menit pertama. Penyerang 34 tahun itu diistirahatkan Massimiliano Allegri ketika Juventus dikalahkan SPAL 1-2, 13 April, hasil yang membuat Nyonya Tua harus menunggu untuk memastikan gelar juara. “Scudetto akan datang cepat atau lambat,” kata Allegri, seperti dilansir AFP, Senin (15/4). “Jika kami memasukkan semua starter, akan lebih mudah untuk memenangkannya, tetapi ada tujuan lain yang harus kami lakukan,” ujarnya menambahkan. Juve baru dua kali memenangkan Liga Champions. Yang terakhir terjadi pada 1995. Catatan Ajax lebih mengesankan. Wakil Belanda itu sudah merasakan empat trofi, tiga di antaranya direbut secara berturut-turut, sedari 1970 sampai 1973. Allegri pun sadar dengan catatan tersebut. Kendati demikian, ia memastikan timnya sudah siap melawan Ajax, tim yang sulit dan sangat mengesankan. Optimisme Allegri sejalan dengan kondisi Ronaldo yang siap 100 persen. Mantan pe-

nyerang Manchester United itu melewatkan satu laga di Italia, bersama Leonardo Bonucci, Blaise Matuidi, Alex Sandro, Mario Mandzukic, dan Miralem Pjanic. Allegri juga semakin terkesan dengan performa remaja Moise Kean. Pemain berusia 19 tahun itu mencetak gol keenamnya dalam banyak pertandingan. Namun, kapten Giorgio Chiellini masih diragukan bisa bugar di laga besok. Bek berusia 34 tahun itu perannya bisa digantikan Daniele Rugani. Yang jelas, Ronaldo akan menjadi senjata kunci Juve untuk merebut tiket semifinal. CR7 telah memainkan peran utama dari lima kemenangannya di Eropa. Tak heran jika mantan striker Real Madrid itu mengantongi gaji 31 juta euro (Rp 493 miliar) per tahun. Sebaliknya, kekuatan finansial Ajax tak sekuat Juventus. Pemimpin sementara Eredivisie yang dipimpin pemain 19 tahun Matthijs de Ligt sebagai kapten, hanya mampu mengeluarkan 45 juta euro (Rp 715 miliar) untuk membeli pemain di musim panas lalu. Ini rekor klub. Hasilnya, gelandang bertahan Daley Blind dan penyerang Dusan Tadic. Tim asuhan Erik ten Hag juga dibanjiri talenta muda, dengan rata-rata berusia 24 tahun. Namun, ada banyak taruhan yang dibuat dengan kekuatan muda yang dibawa Ten Hag. Konsistensi dan mental para pemain yang paling terlihat. Kendati demikian, pemain muda Ajax mampu menjungkalkan juara bertahan Real Madrid 4-1 ketika bermain di Santiago Bernabeu. z AHMAD REZA S

1,44 0,78 15,56

1,89 1 16,22

Memasukkan Kemasukan Tembakan Penguasaan Bola

56%

LIMA MUSIM TERAKHIR

Pelati

Ronaldo akan kembali memainkan peran vital ketika Juventus berusaha merebut tiket semifinal.

Erik ten Hag

54% GELAR EROPA

FINAL SEMIFINAL PEREMPAT FINAL 16 BESAR GRUP TIDAK LOLOS

2 1 3 2013-14 2014-15 2015-16

LIGA CHAMPIONS PIALA WINNERS LIGA EUROPA/ PIALA UEFA

4 1 1

2016-17 2017-18 Sumber: UEFA

JUVENTUS (4-3-3)

AJAX (4-5-1)

Onana; Veltman, De Ligt, Blind, Tagliafico; De Jong, Schone, Van de Beek, Ziyech, Neres; Tadic | Pelatih: Erik ten Hag

T E M PAT : S TA D I O N A L L I A N Z , T U R I N | WA K T U : R A B U ( 1 7 / 4 ) , P U K U L 0 2 . 0 0 W I B


Sports Akhir Cerita Jose Maria Marin MANTAN Presiden Konfederasi Sepak Bola Brasil (CBF) Jose Maria Marin tidak bisa lagi beraktivitas di dunia sepak bola. FIFA memberikan larangan seumur hidup kepada Marin, tak lama setelah pengadilan di Amerika Serikat menghukumnya empat tahun penjara usai terbukti menerima suap US$ 6,6 juta (Rp 92,8 miliar) dari perusahaan pemasaran olahraga dengan imbalan siaran di turnamen besar. Menurut Komite Etik FIFA, Marin ikut terlibat dalam berbagai skema penyuapan. FIFA juga mendenda Marin 1 juta franc Swiss. Marin ditangkap Mei 2015 di sebuah hotel mewah di Zurich, menghabiskan lima bulan di penjara Swiss sebelum diekstradisi ke AS. z AFP | AHMAD REZA S

Musim Mengecewakan Real Madrid PEMAIN bertahan Real Madrid Dani Carvajal menilai musim ini adalah tahun kegagalan bagi Los Blancos. Bukan hanya tim, menurutnya, rekan setimnya juga belum bisa memenuhi standar tinggi yang dibuat. Real harus keluar lebih cepat di Liga Champions, plus terbuang dari Copa del Rey. Peluang trofi La Liga juga sudah tidak mungkin, mengingat Real berjarak 14 angka dari Barcelona. Real baru mengoleksi 60 poin dari 31 penampilan. Musim ini, gejolak di ruang ganti pemain juga membuat Julen Lopetegui dan Santiago Solari harus angkat kaki, sebelum Zinedine Zidane akhirnya kembali. “Nilai kami hanya empat (dari 10),” kata Carvajal kepada Marca, seperti dilansir Goal, Senin (15/4). z AHMAD REZA S

memento

16 April Pada 1905, Liverpool mengamankan gelar liga kedua mereka, sekaligus pertama kalinya tim promosi memenangkan trofi Liga Primer.

B18

BERPACU MENUJU TROFI

Liverpool harus sering berdoa agar City terpeleset dan kehilangan poin. LONDON (HN)

Liverpool tak mau berlama-lama berada di belakang Manchester City. Hanya kurang dari tiga jam, usai City menumbangkan Crystal Palace 3-1, The Reds kembali merebut pucuk klasemen menyusul kemenangan 2-0 atas Chelsea, Minggu (14/4) malam WIB. Tim asuhan Juergen Klopp sudah mengantongi 85 poin, hasil 26 kemenangan dari 34 penampilan di Liga Primer musim ini. Sebaliknya, City terpaut dua angka, tapi baru menjalani 33 pertandingan. Alhasil, Liverpool sekadar menyisakan empat laga sampai akhir musim, sementara The Citizens masih lima. Kendati demikian, bintang Mesir Mohamed Salah optimistis Liverpool akan keluar sebagai juara, andai empat laga sisa berakhir dengan kemenangan. Salah mencetak gol menakjubkan untuk membantu mengamankan kemenangan 2-0 atas Chelsea. “Kami hanya perlu fokus pada

permainan dan berharap City kehilangan poin,” kata Salah kepada Sky Sports, Senin (15/4). Kepercayaan diri Salah masuk akal, mengingat empat laga terakhir Liverpool tak harus berhadapan dengan tim-tim elite. Sebaliknya, City masih harus bertemu Tottenham Hotspur dan Manchester United. Tim asuhan Pep Guardiola juga harus fokus pada dua turnamen lain: Liga Champions dan Piala FA. Liverpool juga masih pentas di Liga Champions. Kendati demikian, mereka “hanya” menghadapi Porto, bukan tim yang difavoritkan. Di pertemuan pertama, The Reds sudah mengantongi skor 2-0. Sebaliknya, City masih harus bekerja keras untuk mengamankan tiket semifinal Liga Champions. Di pertemuan pertama, The Citizens menyerah 0-1 di tangan Tottenham Hotspur. Bos Pep Guardiola juga harus pintar memilah pemain, mengingat ada kesempatan trofi lain

yang bisa direbut. City sudah sampai final Piala FA, dan akan menghadapi Watford, 18 Mei. Kendati demikian, Guardiola tetap percaya para pemainnya bisa merebut kemenangan demi kemenangan. “Mengapa saya harus meragukan apa yang telah dilakukan para pemain? Saya tidak pernah meragukan pemain saya,” ujarnya. Bos Liverpool Juergen Klopp juga percaya trofi liga musim ini akan pulang ke Anfield, gelar yang sudah tidak mampir selama 30 tahun. Klopp semakin yakin karena Liverpool punya Salah, pemain yang bisa menjadi kunci. “Itu gol fantastis Mo,” kata Klopp memuji gol yang dibuat Salah ketika bentrok dengan Chelsea, seperti dilansir AFP. “Sungguh luar biasa, brilian. Saya sangat bangga dengan tim, itu adalah penampilan yang fantastis. Saya sangat bersyukur bisa menjadi bagian dari ini.” Klopp pun berharap ada keberuntungan yang menghinggapi Liverpool. Kendati empat laga sisa berakhir kemenangan, The Reds harus ber-

Rivalitas Semakin Panas LONDON (HN) – Rivalitas empat besar di pentas Liga Primer semakin panas menyusul kekalahan Chelsea atas Liverpool, Minggu (14/4) malam WIB. Hasil ini membuat The Blues baru bisa mengantongi 66 poin dari 34 penampilan. Kendati demikian, tim asuhan Maurizio Sarri untuk sementara ini masih berkuasa di peringkat empat. Masalahnya, mereka hanya unggul dua angka dari Manchester United di posisi lima, dan baru menjalani 33 penampilan. Chelsea juga hanya unggul tiga angka dari Arsenal yang baru melakoni 32 penampilan. Alhasil, target The Blues finis di empat besar, atau zona Liga Champions, bisa saja meredup. Dari empat laga tersisa hingga akhir musim, pasukan Maurizio Sarri masih harus berhadapan dengan Manchester United. Kondisi ini langsung mem-

LAGA HINGGA AKHIR MUSIM Cardiff City

Huddersfield

vs Newcastle NEW

C AS T LE U NI T E D

Wolverhampton

Tottenhan

MU

vs

Burnley

Leicester

Brighton

doa agar City kehilangan poin di salah satu pertandingan. “Jika kami juara, maka itu akan menjadi hal yang hebat, tetapi jika tidak, kami masih tim yang sangat bagus,” ujar Klopp. z AHMAD REZA S

30 TAHUN TRAGEDI HILLSBOROUGH Sebuah balon berada di tugu peringatan tragedi Hillsborough di depan Stadion Anfield, London, Senin (15/4) WIB, untuk memperingati 30 tahun tragedi yang menewaskan 96 pendukung Liverpool ketika menyaksikan timnya bentrok dengan Nottingham Forest di Stadion Hillsborough, 15 April 1989.

AFP | PAUL ELLIS

Kilas

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

buat Sarri terpojok. Pelatih 60 tahun itu dibebankan target membawa Chelsea kembali ke Liga Champions musim depan. Andai kesempatan dari liga tertutup, mantan bos Napoli itu harus bekerja keras untuk bisa memastikan satu tiket dari Liga Europa. Chelsea sudah sampai perempat final, termasuk telah mengantongi kemenangan di pertemuan pertama atas Slavia Praha. Kendati demikian, banyak yang tidak puas dengan kinerja Sarri di musim perdananya. “Jika Anda melihat sejarah Chelsea dalam beberapa tahun

LIVERPOOL

CHELSEA

2 0 VS

Mane 51 Salah 53 Azpilicueta

SISA LAGA CHELSEA Burnley

MU

vs Watford

Leicester City

terakhir, para manajer tidak bertahan lama jika mereka tidak bisa meraih kesuksesan,” kata legenda Chelsea Pat Nevin kepada LFC TV, Senin (15/4). Namun, mantan winger Everton itu tak sepakat jika Chelsea melakukan hal serupa kepada Sarri. Menurutnya, hal tersebut bisa merugikan The Blues, apalagi Roman Abramovich tak lagi rela menghabiskan banyak uang. “Jika Chelsea memecat manajer setiap tahun, klub harus punya lebih banyak uang dari tim lainnya. Chelsea tidak seperti itu lagi,” ujar Nevin. z AHMAD REZA S


B19

Sports

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

Kylian Mbappe mengkritik permainan PSG yang gagal mengunci gelar juara

PARIS (HN) Striker muda Kylian Mbappe mengecam performa Paris Saint-Germain (PSG) saat tunduk 1-5 di markas Lille pada lanjutan Ligue 1, Senin (15/4) dini hari WIB. Ia menyebut Les Parisiens bermain seperti pemula. Kekalahan lawan Lille tentu memalukan. Sebab, PSG hanya butuh satu poin untuk merengkuh gelar juara Ligue 1. Mbappe pun menilai timnya harus melakukan evaluasi menyusul hasil negati. “Meskipun kami akan menjadi juara pada akhirnya, tapi kalau kalah tetap harus dengan cara tertentu,” kata Mbappe kepada Canal+, Senin (15/4). “Anda tentu tidak ingin kehilangan seperti itu. Kalah dengan selisih tiga, empat,

hingga lima, itu tidak normal.” PSG mendapat pukulan telak menyusul cedera Thiago Silva dan Thomas Meunier di babak pertama. Mereka juga terpaksa bermain 10 orang setelah Juan Bernat diganjar kartu merah pada menit 36. Mbappe tampil baik. Ia memberi assist kepada Bernat untuk mencetak gol balasan. Lima gol tim tuan rumah dicetak lewat bunuh diri Meunier, Nicolas Pepe, Jonathan Bamba, Gabriel, dan Jose Fonte. “Lille tim bagus, selamat kepada mereka. Hari ini kami bermain seperti pemula,” kata Mbappe. “Kami harus kembali fokus, ada pertandingan pada Kamis (versus Nantes). Kami harus berhenti menelan kekalahan seperti ini.” Pelatih PSG Thomas Tuchel tidak setuju dengan penilaian

AFP | FRANCOIS LO PRESTI

SEPERTI PEMULA!

Aksi striker Paris Saint-Germain Kylian Mbappe (kanan) ketika berusaha melewati pemain Lille Rafael Leao di Stade PierreMauroy, Senin (15/4) dini hari WIB.

Mbappe. Ia justru menilai timnya masih kekurangan pemain berkualitas. Hal ini menyusul menurunnya permainan tim pada babak kedua. “Terlalu mudah mengatakan seperti Mbappe bahwa kami tidak punya mental juara. Kami berhasil menguasai pertandingan,” kata Tuchel. “Kekalahan ini menunjukkan hal lain, kami

kekurangan setiap saat. Pertandingan ini juga menunjukkan mentalitas. Untuk menang di sini, kami tidak cukup mengandalkan kualitas.” PSG tetap perkasa di pucuk klasemen Ligue 1 dengan nilai 81, unggul 17 angka dari Lille yang menempati posisi kedua. Tempat ketiga dihuni Olympique Lyon dengan 56 poin. z ALVIN TAMBA

LILLE

PSG

5 1 VS

Meunier OG-7, Pepe 51, Bamba 65, Gabriel 71, Fonte 84 Thiago Mendes

Bernat 11

Verratti, Draxler, Mbappe Bernat 36

Wings Air Menghubungkan ke Lebih 100 KOTA DI INDONESIA Sabang

Natuna

Takengon

Melongguane Kep Talaud

Malinau Tarakan Tanjung Selor Berau

Anambas P Simeulue

Miangas

Miri

Lhoksumawe Meulaboh

Sibolga Silangit Tapanuli

Kuching

Dumai

Tahuna

Kao

Buol

Tanjung Pinang

Gunung Sitoli

Samarinda

Pekanbaru Sintang

Rengat

Morotai

Galela

Buli

Toli Toli

Raja Ampat Ampana Labuha

Pangkal Pinang Kerinci

Tanjung Pandan

Babo

Sampit Mamuju

Pangkalan Bun

Lubuklinggau Pagar Alam Lampung

Poso

Ketapang

Batulicin

Palopo

Nabire

Namlea

Kolaka

INDONESIA

Dekai

Raha Wangi Wangi Warmar

Wakatobi Selayar Bandung Tasikmalaya

Sumenep Jember Malang Banyuwangi

Wamena

Kota Baru

Saumlaki Lombok Bima Tambulaka

Larantuka Labuanbajo Alor Ende Maumere Atambua Bajawa Waingapu Rote


Sports

BARCELONA (HN) M a n c h e s t e r United bersiap menghadapi laga hidup-mati di markas Barcelona pada leg kedua perempat final Liga Champions, Rabu (17/4) dini hari WIB. Setan Merah tidak bisa sekadar mengandalkan keberuntungan untuk membalikkan keadaan agar bisa lolos ke semifinal. United tunduk 0-1 pada pertemuan pertama di Old Trafford, 11 April. Gol semata wayang Barca justru dicetak lewat bunuh diri bek Luke Shaw. Ini bukan kali pertama United tertinggal lebih dulu. Di babak 16 besar, tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer menyisihkan Paris SaintGermain berkat kemenangan tandang 3-1, setelah takluk 0-2 pada pertemuan pertama. Solskjaer juga pernah memimpin comeback United pada final Liga Champions 1999. Saat itu, ia mencetak gol kemenangan di masa perpanjangan waktu. Akhirnya Setan Merah menang 2-1 atas Bayern Munich.

LIONEL

PAUL

MESSI

POGBA

(Argentina) Usia: 31

LEG 1

(Prancis) Usia: 26

1 0

PEREMPAT FINAL LIGA CHAMPIONS STADION CAMP NOU

Kapasitas: 99.000

BARCELONA

MANCHESTER UNITED

Rabu (17/4), Pkl 02.00 WIB

LEG 2

LIMA LAGA TERAKHIR LIGA CHAMPIONS

LIMA LAGA TERAKHIR LIGA CHAMPIONS M

STATISTIK 2018/2019

M S

S

RERATA PER LAGA

K

2,22

P

0,67 18,56 59%

K

1,11 0,89 12,11

Memasukkan Kemasukan Tembakan Penguasaan Bola

r

47%

Ernesto Valverde

Ole Gunnar Solskjaer

LIMA MUSIM TERAKHIR

GELAR EROPA

FINAL SEMIFINAL PEREMPAT FINAL 16 BESAR GRUP TIDAK LOLOS

5 4 0 2013-14 2014-15 2015-16

3 1 1

LIGA CHAMPIONS PIALA WINNERS LIGA EUROPA/ PIALA UEFA

2016-17 2017-18 Sumber: UEFA

BARCELONA (4-3-3) Ter Stegen; Roberto, Pique, Lenglet, Alba; Rakitic, Busquets, Arthur; Messi, Suarez, Coutinho

PRAKIRAAN PEMAIN

MANCHESTER UNITED (4-3-3) De Gea; Dalot, Smalling, Lindelof, Young; Fred, McTominay, Pogba; Rashford, Lukaku, Martial

AFP | FILES

z ALVIN TAMBA

“SETAN MERAH”

atih el

MARCUS RASHFORD MANCHESTER UNITED

Meski demikian, Solskjaer menilai situasi kali ini berbeda. United harus menaklukkan Barca yang superior di Camp Nou. Blaugrana tercatat tidak pernah kalah dalam 30 laga kandang selama pentas di Liga Champions. Terakhir kali mereka merasakan kekalahan saat takluk 0-3 atas Bayern Munich enam tahun lalu. “Kami akan menggunakan pengalaman pertandingan lawan PSG. Kami akan menggunakan pengalaman menang di Juventus,” kata Solskjaer dikutip Goal, Senin (15/4). “Kami sudah mengalahkan beberapa tim bagus saat bermain jauh dari rumah tahun ini. Pengalaman seperti itu akan memotivasi pemain.” Solskjaer tentu berharap timnya tampil lebih tajam. Minimnya peluang mencetak gol menjadi bahan evaluasi pertemuan pertama. Striker Marcus Rashford, Anthony Martial, dan Romelu Lukaku diharapkan menunjukkan tajinya kali ini. Begitu juga gelandang Paul Pogba yang mencetak dua gol saat United menang 2-1 atas West Ham United pada lanjutan Liga Primer, akhir pekan lalu. “Anda sudah melihat kualitas mereka, itu akan membantu kami memberi ancaman gol,” ujar Solskjaer. Di sisi lain, Barcelona enggan terlena dengan kemenangan 1-0 di Old Trafford. Kegagalan musim lalu menjadi pelajaran berharga Lionel Messi cs. Mereka disingkirkan AS Roma. Meskipun agregrat keduanya 4-4, tapi Blaugrana dianggap kalah agresivitas gol tandang. Barcelona juga punya catatan kelam. Mereka gagal melewati perempat final dalam tiga musim terakhir.

B21

BUKAN SEKADAR PELAPIS

VIDAL BELUM HABIS BARCELONA (HN) – Arturo Vidal membuktikan masih bisa bertarung. Gelandang internasional Chile itu bisa menjadi pilihan alternatif jika Sergio Busquets absen membela Barcelona. Vidal menunjukkan kapasitasnya saat Barcelona dipaksa bermain imbang 0-0 saat melawan Huesca di pentas La Liga, akhir pekan lalu. Pelatih Barca Ernesto Valverde menurunkan tim mudanya pada laga tersebut. Sebagai pemain senior yang sudah berusia 31 tahun, Vidal mampu memimpin rekan setimnya dengan baik. Posisi gelandang bertahan Barca selama ini menjadi milik Busquets. Kini, Valverde tampaknya tidak perlu khawatir jika pemain Spanyol itu absen karena suspensi atau cedera. Sepanjang musim lalu, Valverde harus memutar otak untuk mencari pengganti Busquets. Ia terpaksa menggeser Ivan Rakitic atau Sergio Roberto sebagai gelandang bertahan. Vidal berpeluang kembali dimainkan saat Barcelona menjamu Manchester United di Camp Nou pada leg kedua perempat final Liga Champions, Rabu (17/4) dini hari WIB. Valverde mungkin menduetkan Vidal dan Busquets memakai skema 4-4-2, atau memainkannya tanpa Busquets dengan formasi 4-3-3. Busquets sudah mengantongi kartu kuning. Pertandingan lawan United diyakini akan berjalan keras, sehingga sang pemain terancam kembali diganjar kartu kuning. Jika itu terjadi, gelandang berusia 30 tahun itu

tidak d dapat di dimainkan i k pada d fase f berikutnya. Vidal pun tampak siap dimainkan sejak awal menghadapi United. Ia percaya laga nanti tetap berjalan ketat kendati Barca unggul agregrat 1-0. “Memenangkan Liga Champions merupakan mimpi setiap orang,” katanya dikutip Marca, Senin (15/4). “Pertandingan nanti pasti berjalan sulit, tapi kami meraih hasil bagus di Manchester. Kami akan pergi tahap demi tahap.” Barcelona berambisi mematahkan catatan buruk, tersingkir dari perempat final dalam tiga musim beruntun. Kegagalan musim lalu menjadi pelajaran berharga Valverde dan timnya. Saat itu, mereka dinyatakan kalah agresivitas gol tandang setelah menang 4-1 menjamu AS Roma di Camp Nou, kemudian takluk 0-3 saat berkunjung ke Roma. z ALVIN TAMBA

LONDON (HN) – Tottenham Hotspur diyakini masih bisa superior kendati kehilangan striker Harry Kane. Kapten Hugo Lloris percaya Son Heung-min dan Lucas Moura bisa diandalkan. Keduanya pun bukan sekadar pemain pelapis. Kane dinobatkan menjadi andalan utama Tottenham selama beberapa tahun terakhir. Striker Inggris selalu menjadi mesin gol The Lilywhites. Total 24 gol ditorehkan dari 39 penampilan di semua kompetisi musim ini. Namun, Kane harus mengakhiri musim ini lebih cepat karena cedera ligamen lateral pada kaki kirinya. Kondisi yang membuat penggemar khawatir, apalagi Tottenham masih berjuang mengamankan posisi empat besar Liga Primer dan lolos perempat final Liga Champions. Son dan Moura lantas menjelma menjadi jawaban. Mereka mampu mencetak gol kemenangan Spurs pada dua laga terakhir. Moura bahkan membukukan hattrick saat The Lilywhites mengalahkan Huddersfield Town 4-0 di pentas Liga Primer, akhir pekan lalu. “Mereka memiliki profil berbeda (dengan Kane). Tentu saja, kami lebih senang memiliki Kane,” kata Lloris seperti dikutip Goal, Senin (15/4). “Akan tetapi setiap kali manajer memberi kesempatan kepada Lucas dan Son, mereka merespons dengan baik. Mereka telah mencetak gol-gol penting musim ini.” Son menjadi top scorer kedua Tottenham sepanjang musim ini. Ia sudah mengoleksi 18 gol dari 40 penampilan di semua kompetisi. Hattrick ke gawang Huddersfield membuat Moura membukukan 10 gol dalam 27 penampilan di Liga Primer. Spurs dijadwalkan me-

ngunjungi markas Manchester City pada leg kedua perempat final Liga Champions, Kamis (18/4) dini hari WIB. Mereka diuntungkan berkat kemenangan 1-0 di rumah, 10 April. Gol semata wayang itu disumbang Son. Llrois percaya Son dan Moura akan kembali membuktikan tajinya. Kecepatan kedua pemain

Akan tetapi setiap kali manajer memberi kesempatan kepada Lucas dan Son, mereka merespons dengan baik. HUGO LLORIS KIPER TOTTENHAM HOTSPUR

ini dinilai bisa menjadi senjata ampuh untuk menjebol pertahanan The Citizens. “Kami mungkin akan memiliki banyak ruang yang dapat digunakan melawan Manchester City. Jadi kami butuh penyerang cepat dan memberikan masalah bagi pertahanan mereka,” kata Lloris. Manajer Tottenham Mauricio Pochettino menilai setiap orang akan menganggap timnya menghadapi krisis menyusul cedera Kane. Namun, ia menegaskan setiap pemain punya kesempatan sama untuk membuktikan kualitasnya. Hal ini yang sudah dilakukan Son dan Moura. “Pemain harus siap menunjukkan kualitasnya. Semua manajer tidak setuju ketika orang bicara mengenai rotasi dan seleksi. Ketika memiliki 25 pemain, mereka butuh kesempatan sama,” kata Pochettino. z ALVIN TAMBA

AFP | IAN KINGTON

MOTIVASI

Pengalaman membalikkan keadaan membuat United percaya bisa menumbangkan Barcelona.

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

AFP | OSCAR DEL POZO

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

Manaj e

B20

DATA DA N K L A S E M E N LIGA CHAMPIONS PEREMPAT FINAL Rabu (17/4) Juventus Barcelona Kamis (18/4) Porto Manchester City

02 : 00 Ajax 02 : 00 Manchester United

02 : 00 Liverpool 02 : 00 Tottenham

LIGA EUROPA

Tottenham Hotspur Brighton Albion Burnley Fulham Southampton Manchester United Minggu (14/4) Crystal Palace Liverpool

4-0 0-5 2-0 2-0 3-1 2-1

1-3 2-0

Huddersfield Bournemouth Cardiff City Everton Wolverhampton West Ham United

Manchester City Chelsea

Selasa (16/4) Watford

02:00 Arsenal

Rabu (17/4) Brigton Albion

02:00 Cardiff City

PEREMPAT FINAL Jumat (19/4) Napoli Valencia Eintracht Fran… Chelsea

02 : 00 02 : 00 02 : 00 02 : 00

Arsenal FC Villarreal Benfica SK Slavia Prague

LIGA PRIMER INGGRIS Sabtu (13/4) Leicester City

0-1

Newcastle United

KLASEMEN 1. Liverpool 34 2. Manchester City 33 3. Tottenham Hotspur 33 4. Chelsea 34 5. Manchester United 33 6. Arsenal 32

7. Leicester City 34 8. Wolverhampton 33 9. Everton 34 10. Watford 32 11. West Ham United 34 12. Bournemouth 34 13. Crystal Palace 34 14. Burnley 34 15. Newcastle United 34 16. Southampton 33 17. Brigton Albion 32 18. Cardiff City 33 19 .Fulham 34 20. Huddersfield 34

14 13 13 13 12 12 11 11 10 9 9 8 5 3

5 8 7 7 6 5 6 6 8 9 6 4 5 5

15 46-45 12 41-42 14 46-44 12 47-47 16 42-52 17 49-61 17 40-46 17 42-60 16 32-43 15 39-54 17 32-51 21 28-63 24 32-76 26 19-67

TOP SCORER 19 Aguero (City) 26 27 22 20 19 19

7 2 1 6 7 6

1 4 10 8 7 7

77-20 86-22 64-34 57-36 63-44 65-40

85 83 67 66 64 63

SERI A ITALIA Sabtu (13/4) SPAL AS Roma

2-1 1-0

Juventus Udinese

47 47 46 46 42 41 39 39 38 36 33 28 20 14

Minggu (14/4) AC Milan Torino Fiorentina Sampdoria Sassuolo Chievo

1-0 1-1 0-0 2-0 0-0 1-3

Lazio Cagliari Bologna Genoa Parma Napoli

Senin (15/4) Frosinone

1-3

Inter Milan

Selasa (16/4) Atalanta

01:30

KLASEMEN 1. Juventus 2. Napoli 3. Inter Milan 4. AC Milan 5. AS Roma 6. Atalanta 7. Torino 8. Lazio 9. Sampdoria

32 32 32 32 32 31 32 31 32

27 20 18 15 15 15 12 14 14

10. Fiorentina 11. Sassuolo 12. Cagliari 13. Parma 14. SPAL 15. Genoa 16. Udinese 17. Bologna 18. Empoli 19. Frosinone 20. Chievo

Empoli

3 7 6 10 9 7 14 7 6

2 5 8 7 8 9 6 10 12

65-22 61-28 50-26 46-30 57-45 64-41 41-29 44-33 53-41

32 32 32 32 32 32 31 32 31 32 32

8 8 9 9 9 8 8 7 7 5 1

16 13 10 8 8 10 8 10 7 8 11

8 46-39 11 46-51 13 31-44 15 33-50 15 30-45 14 35-51 15 30-44 15 31-47 17 40-59 19 26-59 20 22-67

40 37 37 35 35 34 32 31 28 23 11

TOP SCORER 22 Quagliarella (Sampdoria) 84 67 60 55 54 52 50 49 48

LA LIGA SPANYOL Sabtu (13/4) Espanyol Huesca Atletico Madrid Minggu (14/4) Sevilla

2-1 0-0 2-0

3-2

Deportivo Alaves Barcelona Celta Vigo

Real Betis

Real Valladolid Athletic Bilbao Real Sociedad Girona

2-2 3-2 1-1 0-1

Senin (15/4) Valencia

3-1

Selasa (16/4) Leganes

02:00

KLASEMEN 1. Barcelona 2. Atletico Madrid 3. Real Madrid 4. Sevilla 5. Getafe 6. Valencia 7. Athletic Bilbao 8. Deportivo Alavés 9. Real Betis 10. Real Sociedad 11. Espanyol 12. Eibar

32 32 31 32 32 32 32 32 32 32 32 32

22 19 19 15 13 11 11 12 12 10 11 9

Getafe Rayo Vallecano Eibar Villarreal

Levante

Real Madrid

8 8 3 7 12 16 13 9 7 11 8 13

2 5 9 10 7 5 8 11 13 11 13 10

81-31 47-21 55-37 54-39 40-29 36-27 36-37 33-40 38-43 38-39 37-46 42-44

13. Leganés 14. Girona 15. Villarreal 16. Levante 17. Celta Vigo 18. Real Valladolid 19. Rayo Vallecano 20. Huesca

31 32 32 32 32 32 32 32

10 8 7 8 8 7 7 5

10 10 12 9 8 10 6 10

11 14 13 15 16 15 19 17

31-35 33-44 40-45 45-59 45-55 26-45 36-57 35-55

40 34 33 33 32 31 27 25

TOP SCORER 33 Messi (Barcelona) 74 65 60 52 51 49 46 45 43 41 41 40

BUNDESLIGA JERMAN Sabtu (13/4) Nuremberg RB Leipzig Stuttgart Werder Bremen Hannover 96 Borussia Dortmund Minggu (14/4) Hoffenheim

1-1 2-0 0-1 2-1 0-1 2-1

2-0

Schalke 04 Wolfsburg Bayer Leverkusen Freiburg M’gladbach Mainz 05

Hertha BSC

Fortuna Düsseldorf Eintracht Frankfurt

1-4 1-3

KLASEMEN 1. Bayern Munich 29 2. Borussia Dortmund 29 3. RB Leipzig 29 4. Eintracht Frankfurt 29 5. M’gladbach 29 6. Hoffenheim 29 7. Werder Bremen 29 8. Bayer Leverkusen 29 9. Wolfsburg 29 10. Fortuna Dusseldorf 29 11. Hertha BSC 29 12. Mainz 05 29 13. Freiburg 29 14. Augsburg 29 15. Schalke 04 29 16. Stuttgart 29 17. Nuremberg 29 18. Hannover 96 29

Bayern Munich Augsburg

TOP SCORER 21 Lewandowski (Bayern) LIGUE 1 PRANCIS

21 20 17 15 15 12 12 14 13 11 9 9 7 7 7 5 3 3

4 6 7 7 6 11 10 3 6 4 8 6 11 7 6 6 9 5

4 3 5 7 8 6 7 12 10 14 12 14 11 15 16 18 17 21

78-29 68-36 55-22 57-34 48-35 60-39 52-41 51-48 47-44 39-56 41-48 34-50 39-50 40-55 30-47 27-61 24-54 25-66

67 66 58 52 51 47 46 45 45 37 35 33 32 28 27 21 18 14

Sabtu (13/4) Dijon Nantes Marseille

0-0 2-1 2-1

Amiens SC Olympique Lyon Nimes Olympique

Minggu (14/4) Caen AS Monaco Strasbourg Montpellier Rennes Saint-Etienne

0-1 0-0 3-3 2-1 0-0 3-0

Angers SCO Stade de Reims EA Guingamp Toulouse OGC Nice Bordeaux

Senin (15/4) Lille

5-1

PSG

KLASEMEN 1. Paris Saint-Germain 31 26 3 2 90-23 81 2. Lille OSC 32 19 7 6 54-28 64

3. Olympique Lyon 4. AS Saint-Étienne 5. Marseille 6. Montpellier HSC 7. Stade de Reims 8. OGC Nice 9. RC Strasbourg 10. Stade Rennais 11. Nîmes Olympique 12. Angers SCO 13. Bordeaux 14. Toulouse 15. FC Nantes 16. AS Monaco 17. Amiens SC 18. Dijon FCO 19. EA Guingamp 20. SM Caen

32 32 32 32 32 32 32 32 32 32 32 32 31 32 32 32 32 32

16 15 15 12 11 13 10 11 12 9 9 8 9 7 8 6 5 4

8 8 6 12 15 9 14 10 7 14 11 11 7 11 8 7 9 11

8 9 11 8 6 10 8 11 13 9 12 13 15 14 16 19 18 17

53-40 48-37 49-43 44-36 32-32 23-29 54-40 43-43 47-47 39-38 30-34 30-46 35-40 31-46 26-45 24-48 23-57 24-47

56 53 51 48 48 48 44 43 43 41 38 35 34 32 32 25 24 23

TOP SCORER 27 Mbappe (PSG) Keterangan: *Data Hingga Pukul 21.30 WIB


Sports

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

B22

Panjat Tebing Gagal Tambah Medali JAKARTA (HN) – Indonesia harus puas membawa pulang satu medali perunggu dari Piala Dunia Panjat Tebing 2019 Moscow. Pemanjat nomor bouldering tak ada yang berhasil menambah koleksi medali bagi Merah Putih. Tak ada satu pun wakil Indonesia di nomor bouldering yang lolos babak kualifikasi. Pemanjat putra Fatchur Roji hanya berada di urutan 53 karena hanya mampu membuat one top dari four attempts. Sementara Lasa Temi juga cuma bisa bertengger di ranking 82 karena tak mampu mencapai top. Nasib kurang beruntung juga

dialami pemanjat putri Virgita Nadya Putri. Ia tereliminasi di kualifikasi usai menduduki peringkat 65 karena tak mencapai top dari three attempts. Begitu pun rekannya Salsabila yang tak bisa dapat meraih top dari two attempts. Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi Pengurus Pusat Federasi Panjat Tebing Indonesia (PP FPTI) Caly Setiawan mengatakan, hasil tersebut akan menjadi bahan evaluasi. Pengalaman tampil di Negeri Beruang Merah, dikatakan Caly, penting karena anak-anak latihnya bisa menambah jam terbang. “Menang atau tidak biasa, tapi

bagaimana mereka mengambil sisi pembelajaran dari kejuaraan ini. Tahun ini kami akan banyak mengikuti kejuaraan demi memantapkan mental atlet untuk bisa lebih bisa bersaing lagi,” ujar Caly kepada HARIAN NASIONAL, Senin (15/4). Dengan begitu, panjat tebing Indonesia hanya mampu memboyong satu medali perunggu dari nomor speed putra. Adalah Aspar Jaelolo yang mendapatkannya usai membukukan waktu 6,083 detik di semifinal, akhir pekan lalu. Ia kalah bersaing dari atlet Rusia Bassa Mawem dan tuan rumah

Vladislav Deulin yang meraih posisi satu dan dua. Caly menjelaskan, Indonesia unggul di nomor speed. Sementara nomor bouldering, mereka masih kalah bersaing. Perbedaan cuaca dan waktu di Rusia, dikatakan Caly juga menjadi masalah. Meski mereka sudah tiba di Moscow sejak 1 April, pemanjat nasional belum mendapat aklimatisasi maksimal. “Saya memperhatikan makanan mereka, jam tidur, segala kegiatan yang bisa menurunkan kondisi tubuh. Mereka bisa menyesuaikan, hanya waktu istirahatnya saja yang perlu diperbanyak,”

ujar Caly. Tim Panjat Tebing Indonesia dijadwalkan berlatih di Rusia hingga 24 April. Setelahnya, mereka bertolak ke China untuk mengikuti seri lanjutan Piala Dunia Chongqing (26-28 April). Dari situ, mereka melanjutkan perburuan poin kualifikasi Olimpiade ke Munich pada 17-21 Mei 2019. “Di sini kami membicarakan pembinaan. Bagaimana kami menempa mereka dengan berhadapan lawan yang lebih tangguh. Ini sangat baik bagi mereka untuk menumbuhkan mental berkompetisi,” ucap Caly. O SATRIA BAGASKARA

Arab Saudi Tantangan Rute Baru Dakar 2020 TANTANGAN baru bakal dihadapi pembalap Reli Dakar 2020. Panitia penyelenggara mengumumkan akan menggelar balapan musim depan di Arab Saudi sebagai lanskap medan dan yang belum diketahui para kontestan. Keputusan ini mengejutkan, mengingat balapan sudah digelar di Amerika Selatan sejak 2009 setelah dipindah dari Afrika karena ancaman teroris pada 2008. “Babak baru dari sejarah Dakar akan tertulis di Timur Tengah dengan debut Arab Saudi. Tentu kepergian kami ke sana memberi aspek fantastis bagi saya,” kata Direktur Dakar David Castera, Senin (15/4). O AFP | BRIGITHA SESILYA

Rafael Nadal tanpa Ambisi di Monte Carlo PETENIS nomor dua dunia asal Spanyol Rafael Nadal mengaku tak berambisi merebut gelar ke-12 di Monte Carlo, turnamen pemanasan jelang French Open. Ia pesimistis bisa meraih hasil maksimal usai didera cedera lutut yang memaksanya mundur untuk bertemu rival abadi Roger Federer (Swiss) di semifinal Indian Well. Kondisi ini jelas mengkhawatirkan, mengingat Nadal menyandang status Raja Lapangan Tanah Liat. “Saya tak bisa menjelaskan bagaimana rasanya kepada Anda. Ini berat bagi saya berpikir secara jernih sejauh ini,” kata Nadal, Senin (15/4). O AFP | BRIGITHA SESILYA

AUSTIN (HN) Pembalap Suzuki Ecstar Alex Rins membuat kejutan di Seri Balap MotoGP 2019 Amerika Serikat. Ia menodai supremasi Marc Marquez (Repsol Honda) yang menguasai Austin selama enam tahun beruntun setelah tampil tercepat di Sirkuit Americas, Minggu (14/4) waktu AS atau Senin (15/4) WIB. Rins berhak atas podium tertinggi Austin usai tampil tercepat dengan catatan waktu 41 menit 45,499 detik. Pembalap Spanyol ini menjadi yang pertama memenangkan tiga kategori balapan kuda besi berbeda di Austin, MotoGP (2019), Moto2 (2016), dan Moto3 (2013). “Saya sangat senang dan tidak bisa menggambarkan kesuksesan ini dengan kata-kata,” ujar Rins usai perlombaan. “Emosi saya meledak ketika melewati garis finis.” Rins mampu mengatasi perlawanan pembalap senior Valentino Rossi jelang akhir perlombaan. Ia unggul 0,4 detik. Sedangkan tempat ketiga direbut Jack Miller yang kalah 8,4 detik dari Rins. “Suzuki telah melakukan pekerjaan hebat, menciptakan motor yang luar biasa. Capaian bagus bisa mengalahkan Valentino Rossi yang merupakan idola saya ketika masih kecil,” kata Rins. Sementara itu, Marquez gagal menyelesaikan perlombaan di Austin untuk kali pertama. Juara dunia terjatuh pada tikungan ke12 saat tengah memimpin di lap kesembilan.

FOTO-FOTO: MOTOGP | PHOTO

Kilas

Pembalap Repsol Honda Marc Marquez (kanan) memimpin perlombaan di Sirkuit Americas pada Seri Balap MotoGP 2019 Amerika Serikat, Minggu (14/4) waktu AS atau Senin (15/4) WIB.

RAJA AUSTIN Alex Rins patahkan dominasi Marc Marquez. Asa Marquez meraih kemenangan ketujuh terbuka. Ia tampil dominan setelah mengawali perlombaan dari posisi terdepan. Pembalap berpaspor Spanyol ini melesat unggul 3,8 detik dari Rossi yang mengekor di urutan kedua. Marquez mengaku tidak tahu penyebab kecelakaannya. Namun, kekalahan kali ini tentu merugikan. Ia turun ke posisi empat klasemen dunia dengan nilai 45. Sang juara bertahan tertinggal sembilan angka dari pembalap Ducati Andrea Dovizioso yang kokoh di puncak. Marquez juga masih harus

bersaing dengan Rossi yang menduduki peringkat dua dengan nilai 51. Sedangkan kemenangan di Austin membuat Rins menempati urutan ketiga mengumpulkan 49 poin. “Terkadang hal seperti ini terjadi dalam balapan. Saya kecewa karena penyebab kecelakaan sulit dimengerti,” kata Marquez. “Sekarang kami hanya perlu fokus pada balapan berikutnya di Jerez. Kami hanya kalah sembilan poin dari peringkat pertama Dovizioso. Saya senang karena masih bisa bersaing.” O AFP | ALVIN TAMBA

Selebrasi Alex Rins (tengah). HASIL SERI MOTOGP 2019 AMERIKA Alex Rins Valentino Rossi JJack Miller Andrea Dovizioso Franco Morbidelli Danilo Petrucci Fabio Quartararo Pol Espargaro Francesco Bagnaia Takaaki Nakagami

Suzuki Ecstar 41 m 45,499 d Movistar Yamaha +0,462 d Pramac Racing +8,454 d Mission Minow Ducati +9,420 d Petronas Yamaha +18,021 d Mission Minow Ducati +21,476 d Petronas Yamaha +26,111 d Red Bull KTM +29,743 d Pramac Racing +30,608 d LRC Honda Idemitsu +31,011 d

KLASEMEN SEMENTARA Andrea Dovizioso (Italia) Valentino Rossi (Italia) Alex Rins (Spanyol) Marc Marquez (Spanyol) Danilo Petrucci (Italia)

Ducati Yamaha Suzuki Honda Ducati

54 poin 51 poin 49 poin 45 poin 30 poin


B23

Sports

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

“MACAN KEMAYORAN” KEJAR TAYANG

TUAN RUMAH BERJAYA HASIL SENIN (15/4) WIB (1-0) (1-0) (1-0) (1-0)

Celtics 84-7-4 Pacers (0-1) Trail Blazers 104-99 Thunder (0-1) Bucks 121-86 Pistons (0-1) Rockets 122-90 Jazz (0-1) *Tuan rumah di kiri

Pebasket Oklahoma City Thunder Markieff Morris (tengah) mencoba memasukkan bola yang coba dihadang pemain Portland Trail Blazers Skal Labissiere (kanan) pada ronde pertama NBA Playoffs 2019 di Moda Center Arena, Portland, Oregon, Senin (15/4) WIB.

JAKARTA (HN) Pemain Persija Jakarta dituntut memiliki stamina ekstra. Bagaimana tidak, mereka harus melakoni tiga agenda dalam waktu berdekatan, yakni laga lanjutan Piala AFC 2019, meneruskan perjuangan di babak perempat final Piala Indonesia 2018/2019, dan memulai perjuangan mempertahankan mahkota di Liga 1 2019. Macan Kemayoran bakal menjamu klub Filipina CeresNegros FC pada laga lanjutan Grup G Piala AFC, Selasa (23/4). Dalam waktu berdekatan, Persija juga harus menghadapi Bali United di laga delapan besar Piala Indonesia (hasil drawing lengkap lihat data). Jadwal pasti belum ditentukan panitia, tapi perempat final berformat home-away (kandang-tandang) diagendakan mulai 23 April. Tak cuma itu, Persija Jakarta juga harus langsung memulihkan fisik karena mereka akan tampil di kickoff Liga 1 2019 kontra Se-

men Padang, 8 Mei. Manajer Persija Ardhi Tjahjoko tak menampik agenda kejar tayang yang harus dilakoni timnya. “Sebenarnya kami keberatan karena memengaruhi kekuatan fisik pemain. Namun, mau gimana lagi, kami terima saja. Kalau bisa reschedule, ya kami ingin ulang,” kata Ardhi kepada HARIAN NASIONAL, Senin (15/04). Jika sudah begini, Ardhi hanya berharap tuah Ivan Kolev. Juru taktik 61 tahun berpaspor Bulgaria ini diharapkan memiliki cara jitu memulihkan stamina Bambang Pamungkas dkk. “Masalah stamina memang menjadi tantangan terbesar. Hal ini akan disiasati pelatih (Kolev),” terang Ardhi. Salah satu pemain Persija Riko Simanjuntak mengaku siap menunjukkan kemampuan terbaik, meski mereka harus kejar tayang. “Siapa pun lawannya kami harus siap. Apalagi di babak delapan besar tim yang lolos adalah tim terbaik. Kami harus mempersiapkan diri dengan baik juga,” kata Riko dikutip Antara. Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha Destria mengatakan panitia penyelenggara bakal mengatur agenda pertandingan Persija. Ia memastikan, laga perempat final

Eni Bimbang Tentukan Komposisi Tim Estafet Putra JAKARTA (HN) – Pelatih lari jarak pendek nasional Eni Nurani dilanda bimbang. Ia masih menunda pengumuman skuad inti yang akan diturunkan di nomor 4x100 m estafet putra untuk Kejuaraan Asia Atletik 2019 Doha, Qatar, 21-24 April. Ada enam pelari yang masuk dalam skuad 4x100 m estafet putra. Mereka adalah Bayu Kertanegara, Eko Rimbawan, Mochammad Bisma Diwa Abina, Lalu Muhammad Zohri, Joko Kuncoro Adi, dan Adi Ramli Sidiq. Tiga nama pertama dipastikan turun di nomor estafet, satu sisanya dipilih antara Zohri, Joko, dan Adi.

Eni mengaku belum memutuskan karena ia ingin melihat kondisi dari tiga pelarinya. Pasalnya, Zohri, Joko, dan Adi juga harus memecah konsenstrasi di nomor lain. Zohri dan Adi diagendakan tampil di nomor 100 m putra, sementara Joko di nomor 200 m putra. “Jika Zohri, Joko, dan Adi tidak bisa turun di dua nomor, saya membebaskan mereka pilih yang mana saja. Terutama Zohri karena nomor andalannya di lari 100 m,” kata Eni saat ditemui di Kolam Renang Simprug, Senayan, Senin (15/4). Perempuan yang baru dinobatkan sebagai pelatih ter-

baik se-Asia ini menerangkan, ia tak mau memforsir tenaga anakanak latihnya. Sebagai pelatih, ia harus pandai mengatur peak performance karena padatnya turnamen pada 2019, salah satunya adalah SEA Games di Filipina. “Jadwal ketat pasti recovery menjadi fokus kami. Jadi anakanak tidak perlu berlatih teknik lagi, mereka hanya melakukan latihan ringan untuk bisa menjaga staminanya,” terang Eni. Terpisah, Zohri mengaku siap jika pelatih memilihnya tampil di nomor estafet. Ia juga memiliki target pribadi, yakni ingin memperbaiki catatan waktu di Doha. Pada penampilan terakhir di Ma-

laysia, Zohri mencatatkan waktu 10,20 detik atau lebih lambat 0,2 detik dari catatan waktu terbaiknya. “Di Malaysia start blok kurang nyaman,” kata Zohri. “Persiapan saya pada teknik karena pelatih bilang perlu ditingkatkan.” PB PASI mengirimkan 10 atlet terbaiknya ke Doha. Selain keenam pelari itu, Indonesia juga menurunkan Atjong Tio Purwanti (3.000 m jalan cepat) dan Sapwaturrahman (lompat jauh). Sementara di sektor putri, ada Emilia Nova (100 m lari gawang) dan Eki Febri Ekawati (tolak peluru). Di sisi lain, Ketua Umum PB PASI Bob Hasan memilih me-

HASIL DRAWING PEREMPAT FINAL PIALA INDONESIA BAGAN KIRI

BAGAN KANAN

vs

vs

vs

vs

Piala Indonesia yang dilakoni Macan Kemayoran tak akan berbenturan dengan Piala AFC. “Persija kan menjadi tuan rumah (di Piala AFC) pada 23 April. Kami pastikan mereka tak melakoni delapan besar Piala Indonesia di waktu yang bersamaan. Kami akan berkoordinasi dengan kedua klub, Persija dan Bali United. Agenda pastinya akan kami umumkan besok (hari ini),” ujar Tisha usai drawing di Hotel Atlet Century, Senayan. z YOUMAL HUTASUHUT

HARIAN NASIONAL | SATRIA BAGASKARA

AFP | GETTY IMAGES | CAMERON BROWNE

Persija Jakarta melakoni tiga agenda dalam waktu berdekatan, yaitu Piala AFC, Piala Indonesia, dan Liga 1.

natap Kejuaraan Asia dengan realistis. Ia sadar rivalitas Asia berat, mengingat banyak negara yang juga menaturalisasi atletatlet dari Afrika. “Kami tidak berharap medali emas karena lawannya sangat sulit seperti Jepang, China, dan Arab Saudi. Namun, saya memperkirakan di nomor estafet bisa menjadi yang terbaik. Kami harus optimistis,” kata Bob. z SATRIA BAGASKARA


Sports

SELASA, 16 APRIL 2019 | Nomor 1723 Tahun VI

B24

MASTER WOODS

AUGUSTA (HN) Jerih payah Tiger Woods terbayar lunas kala ia mengenakan jaket hijau, perlambang juara Masters, di Augusta National Golf Club, Minggu (14/4) waktu AS atau Senin (15/4) WIB. Trofi major pembuka musim menjadi pembuktian bahwa sang legenda yang sempat terpuruk tersebut masih bertaji. Woods tampil memukau usai membuat 70 pukulan, dua di bawah par, pada ronde terakhir. Dengan hasil tersebut, Woods mengoleksi total 275 pukulan dan mengudeta takhta leaderboard yang sebelumya ditempati pegolf Italia Francesco Molinari (hasil lengkap lihat data). “Saya berterima kasih kepada keluarga, teman, penggemar atas dukungannya. Memiliki keluarga

LEADERBOARD MASTERS 2019 275 - Tiger Woods (AS) 70-68-67-70 | 276 - Xander Schauffele (AS) 73-65-7068, Dustin Johnson (AS) 68-70-70-68, Brooks Koepka (AS) 66-71-69-70 | 277 - Jason Day (Australia) 70-67-73-67, Francesco Molinari (Italia) 70-67-66-74, Tony Finau (AS) 71-70-64-72, Webb Simpson (AS) 72-71-64-70

TROFI MAJOR TIGER WOODS Masters: 1997, 2001, 2002, 2005, 2019 US Open: 2000, 2002, 2008 The Open Championship: 2000, 2005, 2006 PGA Championship: 1999, 2000, 2006, 2007

di sisi saya adalah sesuatu yang tak akan saya lupakan. Bukan cuma bisa bermain lagi, tapi bisa menang di sini adalah hal yang tak akan saya lupakan. Jaket hijau ini benar-benar nyaman,” kata Woods dikutip AFP. Lebih dari sedekade Woods tak merasakan merengkuh trofi turnamen golf bergengsi, layaknya Masters. Terakhir, ia juara di US Open 2008 yang menjadi koleksi major ke-14 baginya. Setelahnya, performa lelaki berpaspor Amerika Serikat ini menurun seiring cedera panggul yang dideritanya. Bolak-balik meja operasi sudah dilakoni, demi bisa kembali tampil kompetitif. Namun, nyatanya pemulihannya tak semudah membalikkan telapak tangan. Ibarat jatuh tertimpa tangga. Bukan cuma karier Woods yang berantakan, kehidupan pribadinya juga semrawut. Ia kecelakaan mobil, dikucilkan keluarga karena kasus perselingkuhan, dan sempat diamankan kepolisian karena mengemudi dalam keadaan terpengaruh obat-obatan. Berliku perjalanan hidup Woods kini terobati. Ia meraih comeback terbaik dalam sejarah olahraga dengan merengkuh trofi Masters untuk kali kelima. Total, ia memiliki 15 trofi major dan menjadi inspirator bagi para pegolf muda. Bagaimana tidak, Woods sudah tampil sebagai pengoleksi major terlengkap, US Open, British Open, PGA Championship dan Masters, pada usia 25 tahun. Kini di usia 43 tahun, ia pun menunjukkan bahwa umur tak menjadi masalah untuk berprestasi. “Saya memiliki keraguan serius setelah apa yang terjadi padaku beberapa tahun lalu,” kata Woods ketika dianya apakah ia pernah menyangka bisa meraih

AFP | GETTY IMAGES | KEVIN C COX

Dengan merengkuhi trofi Masters 2019, Tiger Woods kini bertengger di peringkat 6 dunia.

Tiger Woods meluapkan kegembiraan di padang Augusta National Golf Club usai memenangi turnamen Masters di Augusta, Negara Bagian Georgia, Amerika Serikat, Minggu (14/4) waktu setempat atau Senin (15/4) WIB. Trofi Major ke-15 sepanjang karier Woods ini sekaligus mengakhiri paceklik gelarnya sejak 2008.

KEMBALINYA TIGER WOODS APRIL 1997 Merebut Masters Perdana Ranking Dunia

Usia: 43

Mulai karier profesional: 1996 Koleksi Trofi PGA: 81 Koleksi Major: 15

14 April 2019 Kampiun Masters ke-83, mengakhiri puasa gelar major 11 tahun dan naik ke ranking 6 dunia 23 Sept 2018 Juara PGA Tour setelah lima tahun

Pegolf Terbaik PGA: 11 kali

1 Memegang rekor pemilik ranking wahid dunia terlama yakni 683 pekan

200 400 600

April 2001 Juara turnamen major4 kali beruntun

Pegolf pendapat terbanyak di PGA Tour : 10 kali

Mei 2014 Berhenti bermain hampir semusim karena cedera

800 1,000 1,200 1994

1997

2000

2009

2014

2019

Sumber: PGA Tour, AFP photo/Getty Image

major lagi. “Saya hampir tidak bisa berjalan, tak bisa duduk. Tidak bisa berbaring. Saya benar-benar tak bisa melakukan apa pun,” cerita Woods sebelum ia menjalani operasi fusi tulang belakang pada April 2017. Beruntung setelah operasi tersebut, kondisi lelaki berusia 43 tahun ini membaik. Ia mulai menunjukkan kiprahnya kem-

bali di golf. Ia berada di ranking 674 dunia pada 2017, dua tahun setelahnya ia mampu menyodok ke ranking 12 dunia. Dengan kemenangan di Augusta, kini Woods berada di posisi 6 dunia. “Saya sangat beruntung karena mendapat kesempatan untuk melakukan hal yang saya suka. Namun, terpenting, saya bisa kembali bermain dengan anak saya setelah beberapa tahun

tak melakukan itu,” terang Woods. Torehan membanggakan Woods juga mendapat apresiasi. Mantan Presiden AS Barack Obama, Presiden AS Donald Trump, petenis AS Serena Williams, hingga legenda golf Jack Nicklaus turut memberi selamat. “Selamat Tiger Woods. Anda benar-benar juara sejati,” tulis Presiden AS Trump di akun Twitternya. O AFP | BRIGITHA SESILYA


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.