Str 17012014

Page 1

17 - 23 Januari 2014

Game Petualangan Ninja Shadow Blade segera Rilis untuk iOS dan Android NINJA atau Shinobi adalah seorang yang terlatih dalam seni Ninjutsu. Selain pandai menyusup, seorang ninja juga dibekali keterampilan untuk membunuh seperti yang bisa Anda lihat melalui video gameplay Shadow Blade. Dengan memanfaatkan kepopuleran ninja, Dead Mage siap merilis Shadow Blade untuk perangkat iOS dan Android, termasuk Ouya. Seperti dilaporkan Deadmage, Shadow Blade adalah game 2D dengan animasi keren dan grafis menarik. Di dalam permainan Shadow Blade Anda akan bermain sebagai ninja muda yang bernama Kiro. Di dalam petualangannya, ninja muda Kiro bertugas menemukan ajaran-ajaran kuno

dari gurunya agar bisa menjadi Shadow Blade. Tentunya ada berbagai aksi menarik sekaligus ada banyak rintangan yang harus Kiro dihadapi sebelum bisa menjadi Shadow Blade. Shadow Blade dijadwalkan akan rilis di App Store dan Google Play Store pada Februari mendatang. *

Razer Umumkan Project Christine

Konsol PC Gaming Modular yang Mudah Di-”upgrade”

PlayStation 4 Hadir di Indonesia KONSOL game terbaru PlayStation 4 resmi diluncurkan Sony Indonesia, belum lama ini. Berapa harganya? Hiroyuki Oda, Sony Computer Entertainment Japan Asia Deputy President mengatakan bahwa Sony merilis konsol game terbaru di Indonesia secepat mungkin untuk memuaskan para gamer di Tanah Air. “Kami merilis PS4 di Indonesia tidak sampai sebulan dari rilis di negara Asia lain seperti Malaysia, Taiwan, Hongkong. Ini adalah usaha keras kami untuk menghadirkan produk resmi untuk gamer Indonesia secepatnya,” kata Hiroyuki Oda di Jakarta, belum lama ini. Tidak hanya itu, perlengkapan PS4 juga turut diluncurkan, seperti

DUALSHOCK Wireless Controller dengan pilihan warna Magma Red dan Wave Blue, PlayStation Camera, DUALSHOCK Charging Station dan PS4 Vertical Stand. Dengan perlengkapan tambahan, para gamer dapat merasakan pengalaman bermain game yang lebih menarik. PS Camera, misalnya, menyediakan konten augmented reality lewat The Playroom yang telah di-install di PS4. Sony juga menyediakan beberapa paket bundle seperti PS4 dengan PS Camera, PS4 dengan software Battlefield 4, PS4 dengan software Killzone Shadow Fall, dan PS4 dengan Sony Bravia W-series. PS4 dibanderol sekitar Rp 6.999.000. *ant

MENGINJAK hari ke-3 dari ajang pameran CES 2014, ganti produsen gaming hardware Razer untuk mengumumkan produk terbaru mereka yang telah dikembangkan selama dua tahun, Project Christine. Seperti dilaporkan TheVerge, konsol yang mengusung konsep modular ini merupakan sebuah konsol yang canggih, mudah dimodifikasi dan sama sekali tidak berisik. Keunggulan utamanya adalah kemampuan untuk mudah dimodifikasi, sebuah fitur yang jelas sangat menarik bagi para gamer PC yang tak terlalu paham cara perakitan PC gaming canggih. Konsol ini pada dasarnya merupakan tumpukan rak yang didesain futuristis di mana pengguna akan bisa memasang kombinasi modul dari GPU, CPU, memori dan berbagai komponen lain yang kemudian akan bisa tersinkronisasi secara otomatis. Masingmasing modul akan langsung dilengkapi dengan sistem pendingin dan juga peredam secara built-in,

tanpa tambahan kabel sama sekali. Masing-masing modul akan bisa dijual secara terpisah baik oleh Razer ataupun vendor lain, walaupun Razer masih belum merencanakan sejauh itu. Project Christine juga dirancang untuk bisa menjalankan beberapa OS sekaligus. Project Christine ini masih dalam bentuk prototype, dan sengaja dipamerkan oleh Razer untuk memancing respons para gamer apakah mereka menyukainya. Dua tahun lalu Razer memamerkan prototype Project Fiona, dan setahun kemudian mereka merealisasikannya menjadi Razer Edge. Melihat sejarah tersebut, maka jangan kaget kalau Project Christine ini akan bisa direalisasikan dalam waktu setahun ke depan (dengan catatan prototype ini mendapat sambutan yang baik dari para gamer tentunya). *

Huawei Umumkan Tron, Konsol Game Mini Berbasis Android

JIKA Samsung punya Android wireless GamePad controller, maka Huawei punya Tron, sebuah

konsol game mini berbasis Android. Perangkat yang dipamerkan di ajang tahunan CES ini direncanakan untuk

rilis pada Mei mendatang dengan harga sekitar 120 dolar AS atau Rp 1,4 juta. Seperti dilaporkan pcmag.com, apa yang menarik dari mini konsol ini? Selain harga yang murah, Tron juga memiliki nilai jual lain, yaitu dapat memainkan sejumlah game yang tersedia pada platform lain, termasuk PlayStation 3, PC dan NDS. Sayangnya, konsol ini tampaknya hanya akan tersedia di Cina untuk beberapa waktu mendatang.

Jika Anda merasa tidak asing dengan konsol game berbasis Android, mungkin nama Ouya akan mengingatkan Anda. Ya, proyek yang digagas 2012 silam ini akan mendapatkan pesaing. Tron sendiri didukung Tegra 4 processor dari NVIDIA dengan 2 GB sistem memori dan internal storage 16 GB/32 GB. Konsol mini ini akan terhubung ke sebuah TV set melalui HDMI dan pengguna menavigasi onscreen action dengan sebuah

controller pendamping yang memiliki touchpad berbentuk lingkaran di bagian atas. Konsol game ini menjalankan Android 4.2.3 dan support 802.11ac Wi-Fi dan Bluetooth 3.0 untuk menghubungkan controller. Terdapat juga USB 3.0 port dan standar 3.5 mm audio output jack untuk headphone. Tron memiliki desain berbentuk silinder, tersedia dalam varian hitam dan putih. * Penerbit : PT Bali Post


17 - 23 Januari 2014

17 - 23 Januari 2014

BYOD Berbahaya bagi Keamanan Perusahaan

”Speaker” Bluetooth Bertenaga Matahari Rock Out2

KEBANYAKAN perusahaan melihat bahwa tren Bring Your Own Device (BYOD), di mana karyawan menggunakan perangkat mobile pribadi untuk hal yang berkaitan dengan pekerjaan, adalah ancaman bagi perusahaan. Namun, hanya sedikit perusahaan yang mengambil tindakan untuk meminimalisir ancaman ini. Hal ini terungkap dari hasil survei Global Corporate IT Security Risks 2013, yang dilakukan B2B Internasional bekerja sama dengan Kaspersky Lab. Survei ini melibatkan 2.895 wawancara dengan perwakilan dari perusahaan-perusahaan di 24 negara.

GOAL Zero, perusahaan start-up yang didirikan Robert Workman untuk membantu rakyat Kongo, meluncurkan Rock Out2 Solar Speaker, sebuah pengeras suara bluetooth bertenaga matahari. Speaker yang dirilis pada hari pertama Consumer Electronics Show (CES) 2014, belum lama ini di Las Vegas, Amerika Serikat itu bisa terhubung dengan ponsel, tablet, atau perangkat pemutar musik lainnya melalui konektivitas bluetooth. Panel tenaga surya berefisien tinggi memastikan musik bisa dimainkan sepanjang hari, bahkan ketika matahari terbenam. Baterainya mampu bertahan hingga 20 jam untuk satu kali pengisian penuh, menurut Goal Zero dalam pernyataan di laman CES 2014. Baterai Rock Out2 juga bisa diisi daya dengan ce-

Responden dari Jepang memperlihatkan kekhawatiran tertinggi terkait BYOD dan ancaman yang bisa ditimbulkannya: 93 persen responden percaya BYOD adalah ancaman bagi perusahaan mereka. Perusahaan-perusahaan di Amerika Utara juga menyuarakan kekhawatiran yang sama dengan persentase sebesar 69 persen, sementara nilai persentase kekhawatiran di perusahaan-perusahaan Timur Tengah dan Eropa Barat masing-masing adalah 65 persen dan 62 persen. Perusahaan-perusahaan di Rusia memiliki lebih sedikit kekhawatiran dengan 57 persen responden yang menyatakan adanya ancaman dari kebijakan BYOD. Di saat yang sama, hampir semua perusahaan tidak memiliki rencana untuk melarang penggunaan perangkat pribadi di tempat kerja. Sebaliknya, sekitar 31 persen responden menyatakan mereka berencana mendorong penggunaan smartphone dan

tablet pribadi di tempat kerja, sementara 34 persen lainnya menyatakan mereka tidak percaya larangan perusahaan mampu mencegah karyawan dari menggunakan perangkat pribadi untuk bekerja. Meski begitu, jumlah perusahaan yang berencana melarang penggunaan perangkat pribadi untuk bekerja terlihat meningkat. Jumlah responden yang menyatakan berencana menerapkan larangan BYOD naik dari 19 persen pada 2012 menjadi 25 persen pada 2013. Jumlah perusahaan yang berencana menerapkan peraturan yang lebih ketat terkait larangan penggunaan perangkat pribadi di tempat kerja tetap sama seperti tahun sebelumnya yaitu 10 persen. Mudah untuk mengerti mengapa kekhawatiran perusahaan akan ancaman yang bisa ditimbulkan perangkat mobile terus meningkat. Survei di atas juga memperlihatkan bahwa penggunaan perangkat

pribadi secara sembrono adalah penyebab paling sering terjadinya insiden keamanan IT, yang mengakibatkan hilangnya data penting perusahaan. Sekitar 18 persen responden (naik 2 persen dibanding 2012) menyatakan perusahaan mereka pernah mengalami kebocoran data rahasia perusahaan melalui email mobile klien, SMS, serta cara lain yang bisa dilakukan pemilik smartphone dan tablet. Namun, hanya sedikit perusahaan yang mengadopsi produk software khusus untuk melindungi diri dari ancaman akibat BYOD. Sekitar 40 persen perusahaan menggunakan solusi antivirus untuk mengintegrasikan, melindungi, dan mengelola perangkat mobile pada jaringan perusahaan, dan hanya 24 persen yang menggunakan solusi Mobile Device Management. Pentingnya Keamanan ”Mobile” Saat BYOD menjadi hal yang makin biasa dan jumlah insiden yang melibatkan perangkat mobile terus meningkat, memastikan adanya pengelolaan perangkat mobile secara terpusat dan aman menjadi kebutuhan yang makin penting. Namun, yang tak kalah penting adalah memastikan bahwa solusi yang menjalankan fungsi-fungsi di atas mudah digunakan, mudah dikelola, dan mudah diintegrasikan ke dalam jaringan perusahaan.*yas

Paten Terbaru Indikasikan Apple segera Gunakan Liquidmetal di iPhone PADA 2010 silam, Apple sukses mengikat kesepakatan kerjasama dengan Liquidmetal Technologies dan langsung menimbulkan sejumlah spekulasi bahwa mereka akan menggunakan material liquidmetal dalam produk iPhone terbaru. Sayangnya, hal tersebut masih belum juga bisa terealisasi hingga saat ini, dan indikasi penggunaan teknologi liquidmetal di berbagai produk Apple belum juga terlihat. Entah berapa lama lagi waktu yang tersisa dari durasi kerjasama antara kedua perusahaan tersebut. Seperti dilaporkan BGR, kini MacRumors menemukan sejumlah bukti paten yang telah diajukan Apple, dan di dalamnya terlihat sejumlah konsep tentang bagaimana Apple akan menggunakan material liquidmetal dalam produk-produknya. MacRumors mencatat setidaknya ada 17 buah paten yang menampilkan sejumlah potensi penggunaan liquidmetal, dan beberapa di antaranya meliputi sensor tekanan di tombol Home, sensor sentuhan di dalam display, juga sekrup yang digunakan untuk merekatkan tiap bagian. Uniknya, tiap-tiap paten tersebut tidak secara langsung menyebutkan bahwa yang mengajukan adalah Apple. Namun, MacRumors mencatat bahwa para penggagas paten tersebut adalah karyawan Apple yang telah secara rutin dihubungkan dengan proyek liquidmetal selama ini.*

”Update” Aplikasi Motorola Driving Assist Memungkinkan Balas SMS Lewat Perintah Suara BELUM lama ini, Motorola merilis sebuah update yang akan meningkatkan kemampuan aplikasi Driving Assist dan memudahkan para penggunanya ketika sedang mengemudi. Salah satu fitur terbaik dalam update ini adalah kemampuan untuk membalas SMS yang masuk murni lewat perintah suara, tanpa perlu menggunakan tangan Anda sama sekali. Seperti dilansir Phandroid, sebelumnya

aplikasi ini hanya akan membuka SMS lalu membacakannya untuk Anda. Namun, dengan update kali ini, tangan Anda tak perlu lagi meninggalkan setir mobil dan Anda hanya perlu mengucapkan lisan Anda saja untuk kemudian diproses oleh aplikasi. Selain kemampuan ini, Motorola juga menambahkan kemampuan untuk mengaktifkan aplikasi musik favorit Anda begitu Anda mulai mengemudi.

Sayangnya aplikasi ini hanya tersedia untuk para pengguna Motorola DROID Ultra, Motorola DROID Maxx, Motorola DROID Mini dan Motorola Moto X saja. Jika Anda merupakan pengguna dari salah satu ponsel tersebut dan masih belum sempat mencobanya, langsung saja download aplikasi Motorola Driving Assist via Google Play Store, gratis! *

Nokia Normandy dengan Android KitKat akan Bawa Tampilan Metro UI Mirip Windows Phone AKUN Twitter evleaks kembali membocorkan kabar mengenai ponsel Android Nokia. Kali ini evleaks memposting sebuah tweet yang berisi sebuah gambar render yang diklaim adalah penampakan dari Nokia Normandy, ponsel yang disebut-sebut sebagai ponsel Android pertama dari Nokia. Seperti dilansir wmpoweruser, gam-

bar tersebut menunjukkan bahwa walaupun Nokia menggunakan sistem operasi Android, kemungkinan Nokia tetap akan setia dengan user interface kotak-kotak ala Windows Phone, yakni Metro UI. Selain terungkapnya Metro UI di Nokia Normandy, terungkap pula bahwa ponsel ini akan dibekali dengan kemampuan dual-SIM.

Menurut rumor yang beredar, Nokia Normandy punya spesifikasi berupa prosesor Qualcomm Snapdragon 200, layar 4 inci FWVGA, kamera utama 5 MP, dan menjalankan Android 4.4.1 KitKat. Ponsel yang diyakini berharga terjangkau ini disebut-sebut bakal meluncur pada ajang MWC 2014. *

Penerbit: PT Bali Post. Pemimpin Umum: Srianti. Penanggung Jawab/Pemimpin Redaksi: Made Suyasa. Koordinator Liputan/Redaksi: Nyoman Sarmawa dan Suja Adnyana Anggota Redaksi: Suasta, Arnata, Ngurah Manik, Suardika, Wirnaya, Suarjaya, Gunawan, Widagda. Desain Grafis: Supatra, Budi Adnyana, Supardita. Kantor Redaksi: Gedung Pers Bali K. Nadha, Jalan Kebo Iwa 63 A Denpasar 80116. Telepon: 0361- 416676, 416656, 416657. Fax: 0361- 416659. Perwakilan Jakarta : Jl. Palmerah Barat 21F Telp. 021-5357602. Perwakilan Surabaya: Permata Darmo Bintoro 22-23, Jln. Ketampon Surabaya, Telp. 031-5668432, Fax. 031-5675240. Manajer Iklan: Dewa Budiyasa. Manajer Sirkulasi: Budiarta. Bagian Informasi, Iklan dan Langganan: 0361 - 416676 atau 0816574128. Harga Langganan: Rp 20.000/bulan. Harga Eceran: Rp 5.000/eks. Redaksi menerima sumbangan artikel atau tulisan. Setiap artikel harus dilengkapi dengan identitas yang jelas dan dikirim ke email:info@gadget-star.com

pat melalui port USB dan kabel yang sudah tersedia. Selain dengan kabel auxiliary, Rock Out2 juga bisa terhubung dengan perangkat lain via bluetooth untuk pengalaman memainkan musik dengan kendali secara wireless. Selain Rock Out2, Goal Zero juga mengenalkan Sherpa 100 Power Pack, perangkat pengisi daya portabel yang merupakan generasi lanjut pemenang penghargaan CES Sherpa 50. Sherpa 100 sangat ringan dan bisa mengisi daya baterai perangkat mobile melalui USB berkecepatan tinggi. Perangkat ini ditawarkan seharga 349,99 dolar. Sementara itu, speaker Rock Out2 yang akan tersedia mulai awal musim panas tahun ini dijual ritel dengan harga 129,99 dolar. Goal Zero akan menyumbangkan sebagian keuntungan bisnisnya untuk lembaga non-profit TIFIE di Republik Kongo. *ant

Mophie Space Pack

Case iPhone 5s dengan Tambahan Baterai 1.700 mAh PAMERAN CES 2014 juga dimeriahkan para produsen aksesori smartphone, dan Mophie tak mau ketinggalkan untuk memamerkan produk terbaru mereka. Untuk pameran kali ini, Mophie memperkenalkan sebuah produk case multifungsi baru untuk iPhone 5s, yakni Space Pack. Seperti dilaporkan BGR.com, uniknya case pelindung ini telah dilengkapi dengan sebuah baterai eksternal berkapasitas 1.700 mAh plus built-in storage dengan pilihan 16/32GB untuk memberikan tambahan memori di iPhone. Untuk mengakses konten yang disimpan di memori Space Pack, Anda bisa men-download sebuah aplikasi pendamping bernama Space di App Store. Jika Anda ingin mengaksesnya via komputer, Anda juga bisa menggunakan kabel Lightning reguler untuk mengaksesnya. Memori dalam Space Pack ini akan bisa digunakan untuk menyimpan foto dan video, termasuk mem-backup file-file dari aplikasi Camera Roll di iPhone, musik, film, berbagai macam file dan dokumen, lengkap dengan dukungan untuk AirPlay & AirDrop. Jika Anda berminat, Anda bisa mulai memesan Space Pack via website Mophie di mana versi 16 GB dibanderol 150 dolar dan versi 32 GB dibanderol 180 dolar. Space Pack dijadwalkan siap dikirim pada para pemesan mulai tanggal 14 Maret 2014. *

LG Kenalkan Lifeband Touch dan Heart Rate Earphones LG akan mengenalkan dua perangkat pemantau kesehatan di ajang Consumer Electronics Show (CES) 2014 di Las Vegas, AS, yakni gelang LG Lifeband Touch dan Heart Rate Earphones. Kedua perangkat bisa dihubungkan dengan perangkat lain, seperti smartphone, sehingga pemantauan kesehatan seseorang dapat dipantau dengan mudah lewat Lifeband Touch dan sepasang speaker mini di telinga. Lifeband Touch yang berbentuk gelang itu dilengkapi

layar sentuh OLED, yang menurut LG dalam siaran persnya, bisa untuk

melihat waktu, biometrik, telepon masuk, dan pengontrol musik. Bukan cuma itu, Lifeband Touch juga bisa memantau aktivitas kebugaran pengguna dengan mengukur jarak jarak, kecepatan, dan jumlah langkah kaki pengguna saat lari atau berjalan, kemudian kalori yang dikonsumsi, dan perkiraan kecepatan. “Semua informasi ini ditampilkan dengan sentuhan jari pada layar OLED,” kata LG. Lifeband Touch bisa terhubung dengan smartphone Android maupun iOS Apple, mengirimkan data, dan mudah digunakan dengan aplikasi LG Fitnes atau sejumlah aplikasi kesehatan pihak ketiga seperti MyFitnessPal, RunKeeper, atau MapMyFitness. Sementara LG Heart Rate Earphone, yang berfitur teknologi sensor PerformTek, bisa mengukur sinyal aliran darah, detak jantung, dan konsumsi oksigen maksimal (VO2 max). “Keunikan wearable devices kami itu adalah bahwa keduanya tidak hanya dirancang untuk latihan butalso sehari- hari di kantor atau di sekitar rumah. Dengan Lifeband Touch, Anda bisa menerima panggilan (telepon) dan teks pemberitahuan yang dikirim dari smartphone Anda, sementara Heart Rate Earphone dengan senang memutar musik sepanjang hari bahkan ketika Anda tidak berolahraga. Ini jauh lebih dari sekadar perangkat kebugaran,” kata Wakil Presiden Eksekutif Divisi Bisnis Baru LG, Jim Clayton. Lifeband Touch dan Heart Rate Earphones akan tersedia di Amerika Serikat mulai pertengahan tahun ini, dan akan diikuti di pasar-pasar lain di seluruh dunia. LG tidak menyebut berapa harga dua perangkat tersebut. *ant


22

INTERNET

17 - 23 Januari 2014

Enam Situs Jejaring Sosial yang tetap Berjaya SITUS jejaring sosial terus tumbuh dalam beberapa tahun terakhir meski ada yang berjaya dan tumbang. Meski begitu, laman indiatimes.com memprediksi enam situs media sosial berikut ini akan terus berkembang dalam beberapa tahun ke depan.

Facebook Facebook (FB) akan tetap memuncaki daftar media sosial paling populer dengan fiturnya yang dianggap paling familiar dengan berbagai kalangan baik tua ataupun muda. Meski begitu, FB memiliki masalah dengan banyaknya laporan pelanggaran penyalahgunaan privasi pengguna pihak ketiga, peretasan rekening dan gangguan pihak-pihak tak bertanggung jawab lainnya. Celah-celah keamanan FB terkadang dimanfaatkan para peretas untuk kepentingan mereka sekaligus merugikan pengguna.

Twitter Platform blog mini Twitter makin diminati pengguna internet. Sejak 2013, situs micro-blogging tersebut berevolusi dari situs narsis menjadi sumber berita terpercaya. Terlebih makin banyak media pemberitaan yang menggunakan Twitter untuk mempromosikan berita

3

Jelly Bean makin Kuasai Dunia Android * KitKat Lambat Berkembang

aktualnya. Kurun waktu berkembang, Twitter tidak hanya milik para selebritis saja tapi juga masyarakat umum.

LinkedIn Awalnya LinkedIn hadir secara janggal di dunia jejaring sosial karena menghadirkan media sosial di dunia profesional. Akan tetapi, situs jenis ini mampu populer karena mampu menghubungkan orang-orang dengan berbagai profesi untuk tetap berinteraksi dalam bingkai profesionalisme.

TOP NEWS

17 - 23 Januari 2014

Instagram Di peringkat lima, Instagram tumbuh secara baik pada 2013. Setelah Facebook mengambil alih kepemilikan situs ini, penggunaan kamera depan dari ponsel cerdas menjadi lebih banyak dipakai daripada kamera belakang. Satu alasannya adalah pengguna yang makin narsis. Aplikasi dari Instagram diyakini akan makin diminati dan terus populer. Di masa mendatang kehadirannya tidak akan pudar termakan zaman.

BERDASARKAN data terbaru yang baru saja dirilis Google, Jelly Bean makin berkuasa di dunia Android. Saat ini, Jelly Bean yang terdiri dari Android 4.1, 4.2, dan 4.3 sudah berhasil meraup sekitar 59,1 persen pengguna dari seluruh perangkat yang berjalan dengan sistem operasi Android. Padahal, pada awal Desember yang lalu, Jelly Bean masih berkutat di angka 54,5 persen saja. Seperti dilaporkan Phone Arena, Gingerbread sebagai salah satu versi lawas sistem operasi Android mengala-

mi penurunan sebanyak hampir 3 persen, kini mereka hanya berhasil menggenggam sebanyak 21,2 persen pengguna Android. Selanjutnya, disusul Ice Cream Sandwich (ICS) dengan raihan sebesar 16,9 persen, dan Froyo yang makin tersisihkan dengan raihan hanya 1,3 persen. Sayangnya, Android 4.4 KitKat berkembang secara lambat di dunia Android. Saat ini, KitKat baru berhasil meraup sekitar 1,4 persen pengguna saja. Angka ini hanya mengalami peningkatan sebesar 0,3 persen dibandingkan November yang lalu. *

Knox Dapat Ditembus, Samsung Angkat Bicara Tumblr Akuisisi Tumblr oleh Yahoo membuat situs jejaring sosial ini makin baik. Kehadirannya hampir mirip Twitter dengan fungsi micro-blogging sebagai situs media sosial. Perbedaanya dengan Twitter adalah bentuknya yang diklaim lebih mendekati format blog dan kemampuannya dalam memberi ruang untuk menyuarakan pendapat sebagaimana fitur dalam sebuah blog.

Akun Twitter Microsoft Diretas AKUN Twitter Microsoft dilaporkan telah diretas dengan posting pesan aneh. Dalam akun Microsoft News tertulis pesan “Jangan gunakan emailemail Microsoft (Hotmail, Outlook), Mereka memonitoring akun Anda dan menjual data itu kepada pemerintah #SEA@Official_SEA16”. Menurut CNet dalam laporannya belum lama ini, hashtag “SEA” merujuk pada the Syrian Electronic Army, sebuah kelompok peretas Suriah simpatisan Presiden Bashar Assad. SEA sudah beroperasi beberapa kali, meretas beberapa akun di antaranya akun Twitter BBC. Serangan SEA terhadap Microsoft itu merupakan yang kedua tahun ini. Pada saat Tahun Baru lalu, mereka menyerang akun Skype dan Facebook dengan pesan berisi katakata yang mirip serangan terakhir. Dalam tweet kedua SEA via akun Microsoft News disertakan pula gambar bendera Suriah dan pesan berisi tulisan “Syrian Electronic Army di sini via @Offcial_SEA16#SEA” Seorang juru bicara Microsoft kepada CNet mengatakan, Microsoft peduli serangan siber yang berdampak sementara terhadap akun Twitter Xbox Support dan Microsoft News. “Akun-akun itu dengan cepat di-reset dan kami bisa mengkorfirmasi bahwa tidak ada informasi pelanggan yang dicuri.” *ant

SEJUMLAH peneliti dari Ben Gurion University, belum lama ini membuka suara yang mengklaim bahwa sistem keamanan Knox milik Samsung tidak 100 persen aman karena sebuah hack berhasil dilakukan sehingga malware dapat masuk dan memonitor komunikasi data dan mengakses email. Dengan berita seperti ini, tentu menarik perhatian media karena Knox sepatutnya bebas dari segala macam gangguan karena berupa sistem keamanan yang harus terjamin kualitasnya. Seperti dilansir Sammobile, Samsung tidak tinggal diam dengan berita tersebut, mereka merilis tanggapan resmi atas klaim di atas, dan ternyata isu masuknya

Pinterest Di posisi enam, situs yang mirip dengan Instagram ini diperkirakan akan terus berkembang di tengah budaya masyarakat yang makin menggemari budaya selfie atau memfoto wajahnya sendiri. Pinterest diperkirakan akan terus berjaya dan terus bersanding dengan situs-situs jejaring sosial lainnya. *ant

Facebook akan Hilangkan ”Sponsored Story”

KABAR baik sekaligus kabar buruk datang dari Facebook. Dalam beberapa bulan ke depan, News Feed Facebook Anda tidak akan lagi disisipi sponsored story. Mungkin ini kabar baik bagi pengguna, tapi sebaliknya, kabar buruk bagi para pengiklan yang berniat membeli sponsored story. Seperti dilansir Mashable.com, Facebook akan menghentikan iklan sponsored story mulai 9 April. Sponsored stories sendiri ditampilkan ketika teman pengguna Facebook berinteraksi dengan sponsored page, aplikasi atau event. Misalnya, ketika salah seorang teman Facebook Anda menyukai brand

page Nike dan Nike telah memilih untuk mempromokan interaksi tersebut, maka Anda akan melihat sponsored story pada News Feed. Pengiklan akan dapat membeli sponsored story hingga 9 April, di mana semua sponsored stories akan bertransisi menjadi iklan dalam bentuk lain. Mulai April mendatang, elemen social context dari iklan sponsored story akan menjadi sesuatu yang lumrah pada iklan Facebook. Dengan demikian, iklan tidak benar-benar sepenuhnya dihilangkan dari News Feed. Jangan lupa, iklan video Autoplaying juga akan meramaikan News Feed Anda. *

Sony akan Buat Ponsel Windows SONY sepertinya akan menjauh dari predikat produsen perangkat OS tunggal karena perusahaan itu sedang berbicara dengan Microsoft untuk kemungkinan merilis smartphone bersistem operasi Windows Phone. Kepala Sony Eropa Pierre Perron kepada TechRadar mengkonfirmasi kabar itu dengan men-

lebih luas,” katanya. Perron mengatakan, kerja sama dengan Microsoft merupakan proporsi yang menarik bagi Sony dalam lingkungan PC dan Sony melanjutkan keterlibatannya dengan raksasa pembuat software itu. “Kami sedang menjajaki ini sebagai bagian dari diskusi kami di ruang mobile juga. Salah satunya

gatakan bahwa Sony sedang berdiskusi dengan Microsoft untuk memperluas kerja samanya. “Kami melanjutkan diskusi kami dengan mitra-mitra lain, termasuk Microsoft, sebagai bagian kemitraan dengan perusahaan itu dalam spektrum Sony yang

penggunaan platform (Windows Phone) itu sendiri, dan lainnya adalah apa yang bisa kita berikan di atas itu,” katanya. Rumor bahwa Sony berencana kembali ke ruang Windows Phone sudah lama beredar, dan itu sejalan dengan pernyataan

Perron pada 2012 lalu. Namun, tidak lama kemudian CEO Sony Mobile Kunimasa Suzuki mematahkan rumor itu dengan mengatakan, perusahan tidak punya rencana untuk merilis perangkat Windows Phone. Sony dan Microsoft memiliki sejarah dalam dunia mobile, dengan meluncurkan Xperia X1 bersistem operasi Windows Mobile pada 2008. Namun, sekuel X2 yang sudah diluncurkan tidak pernah dirilis, dan sejak itu Sony fokus pada smartphone Android. Meski cukup berhasil dengan kekuatan Android, Perron percaya langkah itu untuk keselamatan dalam pasar yang terus berubah, sepertinya ini tentang menawarkan pilihan kepada konsumen. “Kami tidak ingin menjadi produsen OS tunggal, saya tidak berpikir itu sebuah posisi layak dalam jangka panjang,” katanya. Perron mengakui bahwa Sony menikmati sangat banyak kolaborasi yang baik dengan Google dalam kerja sama yang panjang dan itu bagus, tapi pada saat yang sama Google juga berhubungan dengan pesaing langsung. Perron menolak menyebut kapan Sony Windows Phone akan hadir dan diskusi tentatif dengan Microsoft masih berlangsung. *ant

malware tersebut dapat terjadi jika Knox tidak diatur secara benar. Menurut Samsung, eksploitasi tersebut menggunakan fungsi sah jaringan Android secara disengaja untuk mencegah koneksi jaringan tidak terenkripsi dari/ke aplikasi di perangkat mobile, dan hal tersebut bukanlah sebuah kecacatan atau bug di Knox maupun Android, melainkan serangan Man in the Middle yang mengizinkan akses ke data aplikasi tak terenkripsi, dan Knox menawarkan beragam perlindungan untuk serangan seperti itu. Jadi kesimpulannya pengguna Knox tidak perlu ragu akan keamanan data-data disimpan di Galaxy Note 3 atau Galaxy S4 mereka. *

Samsung Galaxy S5 mungkin dengan ”Head Tracking” RAKSASA Asia, Samsung, dilaporkan telah mengajukan paten teknologi pelacakan kepala (head tracking) yang kemungkinan akan diimplementasikan di Samsung Galaxy S5 mendatang. Paten head tracking, dengan nomor aplikasi 131752420, didaftarkan Samsung 5 Juli tahun lalu dan telah diterbitkan 8 Januari ini seperti terungkap dalam dokumen Kantor Paten Eropa (European Patent Office). Dengan kamera depan, perangkat itu mampu melacak gerakan kepala dan meminta respons sesuai yang diharapkan. “Perintah bisa dilakukan dengan gerakan kepala, mengedipkan mata, cemberut, atau bahkan mengangguk,” tulis Into Mobile dalam laporannya. Meski banyak laporan menyebutkan bahwa paten teknologi pelacakan kepala atau gerakan kepala sepertinya akan digunakan pada smartphone Galaxy S5, dokumen tidak menyebutkan perangkat yang akan menggunakan teknologi itu. Samsung Galaxy S5 dikabarkan bakal hadir dengan banyak fitur pintar lainnya seperti pemindai mata untuk membuka kunci layar smartphone. Kemungkinan S5 menggunakan pemindai mata (eye scanner) juga telah diungkapkan oleh Wakil Presiden Eksekutif Samsung Lee Young Hee beberapa waktu lalu. Ia mengatakan, perusahaan sedang mempelajari kemungkinan itu tetapi tidak bisa memastikan apakah itu akan tersedia di Galaxy S5 atau tidak. Selain kemungkinan dilengkapi eye scanner, S5 juga rumornya akan menggunakan layar 5,25 inci QHD dari Sharp dan sebuah kamera 16 megapiksel ISOCELL dengan Optical Image Stabilization. Samsung Galaxy S5 akan dikenalkan Maret atau April mendatang. *ant


17 - 23 Januari 2014

Microsoft Surface 3 dan Surface Mini akan Gunakan NVIDIA Tegra K1 DI ajang pameran elektronik terbesar di dunia CES 2014 (Las Vegas, 7-10 Januari) Microsoft sama sekali tidak membuat suatu pengumuman apalagi mengungkap sebuah tablet baru. Namun, Microsoft dilaporkan tertarik dengan sebuah produk baru prosesor NVIDIA Tegra K1 yang dipamerkan di ajang tersebut. Prosesor bertenaga NVIDIA Tegra K1 dilaporkan akan memberikan dukungan pada tablet Surface 3. Seperti dilaporkan BGR, prosesor NVIDIA Tegra K1 akan hadir dalam dua versi, yaitu Cortex A15 quad-core (+1) versi 32-bit 4+1 dan dual-core ARMv8 64-bit. NVIDIA mengklaim bahwa prosesor Tegra K1 versi 64-bit memiliki

kecepatan tiga kali lipat dibanding chipset 64-bit Apple A7 yang saat ini dijadikan acuan di industri mobile. Kabar baiknya, NVIDIA Tegra K1 versi 64-bit adalah yang bakal dipilih Microsoft untuk tablet Surface generasi selanjutnya. Selain tablet Surface 3, Microsoft juga dilaporkan akan menghadirkan Surface Mini dan Surface 2 versi LTE. Anda bisa bisa berharap Microsoft akan menggunakan prosesor NVIDIA Tegra K1 untuk Surface 3 dan Surface Mini. Tablet Windows 8 Microsoft Surface 3 dan Surface Mini dengan prosesor NVIDIA Tegra K1 dilaporkan akan diluncurkan pada akhir tahun ini. *

Samsung Galaxy Note 3 Neo Gunakan Prosesor Hexa-Core SAMSUNG Galaxy Note 3 Lite atau yang disebut-sebut sebagai versi murah dari flagship Galaxy Note 3 sepertinya akan diluncurkan dengan nama Galaxy Note 3 neo. Berdasarkan bocoran dokumen internal, Samsung Galaxy Note 3 Neo lebih mirip dengan penyegaran Galaxy Note 2 daripada upgrade Galaxy Note 3. Barangkali bagian paling menarik dari spesifikasi Samsung Galaxy Note 3 Neo adalah menggunakan prosesor hexa-core. Seperti dilaporkan GSM Arena, di dalam bocoran dokumen internal tidak ada penjelasan nama prosesor 6 (hexa)core yang digunakan Samsung Galaxy Note 3. Kemungkinan prosesor hexacore yang digunakan Samsung Galaxy Note 3 Neo adalah generasi selanjutnya dari quad-core Exynoss yang saat ini digunakan Galaxy Note 2. Namun, sebenarnya yang lebih menarik untuk diketahui adalah perbandingan prosesor

hexa-core dengan Snapdragon 600 atau Snapdragon 800. Adapun spesifikasi lain dari Samsung Galaxy Note 3 Neo meliputi layar 5,55 inci AMOLED dengan resolusi 720 x 1280p, prosesor baru dual-core 1,7 GHz + quadcore 1,3 GHz, kamera 8 MP, baterai 3100 mAh. Samsung Galaxy Note 3 Neo menggunakan RAM 2 GB dan memori internal 16 GB seperti Galaxy Note 2. Menariknya, Samsung Galaxy Note 3 Neo menggunakan kulit sintetis seperti Note 3 dan didukung fitur Air Command dan Advanced Multi Window yang ada di Note 3 dan S4. Samsung Galaxy Note 3 Neo diperkirakan akan diungkap di ajang Mobile World Congress (MWC) 2014 yang diselenggarakan di Barcelona pada tanggal 24-27 mendatang. *

Lenovo Umumkan Empat Perangkat Baru di CES 2014 LENOVO pada hari pertama Consumer Electronics Show (CES) 2014 mengumumkan empat perangkat terbarunya, Lenovo Beacon, PC N308, tablet Horizon 2, dan PC A740 All-in-One. Perangkat penyimpanan cloud personal Lenovo Beacon memungkinkan pengguna secara mudah menyimpan dan berbagi multimedia via PC mereka atau perangkat mobile di rumah atau kendali jarak jauh (remotely). Dengan aplikasi Android yang bisa diunduh untuk Beacon, pengguna bisa menggunakan perangkat mobile, seperti smartphone Android, dan mengon-

iPhone 6 akan Dinamakan iPhone Air SALAH satu perangkat yang paling banyak ditunggu untuk diungkap pada 2014 ini adalah generasi terbaru iPhone, yaitu iPhone 6. Banyak rumor yang beredar mengungkap akan hadirnya layar dengan ukuran lebih besar untuk ponsel ini. Rumor sebelumnya juga mengungkap bahwa akan hadir desain berbeda untuk iPhone ini, mengingat iPhone 4 dan 5 menawarkan desain yang berbeda. Seperti dilaporkan Ubergizmo, kali ini rumor yang berasal dari Korsel, ET News, mengungkap bahwa ada kemungkinan iPhone 6 akan dinamakan iPhone Air dan akan jauh lebih tipis dibandingkan dengan iPhone generasi sebelumnya. Flagship iPhone 5S memiliki ketebalan 7,6 mm, sedangkan iPhone Air akan menawarkan ketebalan 6 mm saja. Generasi mendatang iPhone ini diharapkan akan diungkap pada September mendatang, tentu saja sesuai jadwal kebiasaan Apple. *

Samsung akan Luncurkan ”Smartphone” Tizen Maret 2014? APAKAH Anda sudah lelah menantikan kehadiran smartphone Tizen dari Samsung? Sebuah laporan terbaru saat ini menyebutkan jika Samsung akan meluncurkan smartphone tersebut pada Maret 2014. Rumor mengenai Tizen smartphone cukup sering berhembus. Dimulai pada Mei 2012 lalu ketika pertama kali Samsung dan HTC dirumorkan akan merilis handset berbasis Tizen pada paruh kedua tahun itu. Lalu berlanjut pada Agustus 2012 ketika ponsel Tizen pertama akan diluncurkan pada Februari 2013. Sementara Januari 2013 Samsung mengatakan jika handset Tizen kompetitif akan rilis pada tahun tersebut. Beberapa bulan setelahnya, Samsung mengungkapkan jika highend model smartphone Tizen akan diluncurkan pada Agustus atau September 2013. Nyatanya, hingga kini belum ada satu pun smartphone Tizen yang dirilis. Di tengah cukup banyak yang mulai

17 - 23 Januari 2014

meragukan, sebuah publikasi dari Jepang menyebutkan jika Samsung akan mengumumkan smartphone Tizen sebelum MWC bulan depan. Laporan tersebut menyatakan jika operator dan manufaktur di Jepang, Korea Selatan dan Cina cukup antusias menyambut kehadiran platform tersebut untuk dapat bersaing dengan iOS dan Android yang saat ini mengendalikan 90 persen sistem operasi di pasar smartphone global. Dikatakan jika pengumuman sebelum MWC ini juga akan mengungkapkan kapan app store Tizen akan diluncurkan dan setidaknya pada awal Maret ponsel akan mulai tersedia. Operator Jepang DoCoMo berencana untuk memperbaiki OS dan merilis ponsel Tizen sendiri pada akhir tahun. Di antara perusahaan yang terlibat dalam proyek ini termasuk Samsung, Intel, Fujitsu dan Huawei. DoCoMo, Vodafone dan Orange adalah salah satu operator yang akan mendapatkan Tizen smartphone. *

trol Personal Cloud Storage Device. Sementara PC desktop Android pertama Lenovo, N308 AIO, menawarkan akses ke dunia aplikasi dan berlayar sentuh 19,5 inci. PC itu dijual dengan harga 450 dolar. Lenovo juga mengenalkan tablet Horizon 2 yang dikembangkan dari komputasi multimode Lenovo. Perangkat ini, menurut Lenovo, bentuknya sangat tipis dan desain portabel serta berlayar 17 inci. Satu lagi Lenovo A740 AIO, PC desktop yang menawarkan layar tipis 4 mm berukuran 27 inci dan di belakang-

nya dibalut material aluminium, dilengkapi hard drive 1 TB, Wi-Fi, Bluetooth, HDMI support, dan TV tuner sebagai opsional. Dalam siaran persnya di laman CES 2014, Lenovo mengatakan Lenovo Beacon akan tersedia mulai April mendatang dengan harga mulai 199 dolar, Lenovo N308 AIO desktop tersedia Februari berharga 450 dolar, tablet Horizon 2 mulai Juni dibanderol 1.499 dolar, dan Lenovo A740 AIO dipasarkan mulai Juni berharga 1.499 dolar. *ant

Intel Buat Tablet DreamTab Lenovo Luncurkan PC Android untuk Anak-anak

INTEL berkolaborasi dengan Fuhu Inc dan DreamWorks Animation SKG Inc membuat sebuah komputer tablet yang dinamai DreamTab khusus untuk anakanak. DreamTab didesain untuk menghadirkan teknologi saat ini tapi dibuat khusus untuk anakanak, kata Intel Corporation dalam pernyataan di laman resminya baru-baru ini. Dirancang untuk menyediakan pengalaman belajar dan hiburan yang menyenangkan yang mentransformasikan cara anak-anak belajar, bermain, dan tumbuh melalui teknologi. Tablet itu akan mulai tersedia Juni mendatang, meski ketiga perusahaan itu tidak menjelaskan berapa harganya dan di mana saja bakal tersedia.

DreamTab dilengkapi prosesor 64-bit Intel Atom Z3740 (Bay Trail), ringan tapi berperforma tinggi, kemampuan grafis yang powerfull, dan daya baterai yang tahan lama. “..itu akan menjadi tablet Android yang powerfull termasuk keunggulan-keungulan dalam stylus, layar sentuh, dan teknologi NFC,” kata Intel. Intel menambahkan bahwa untuk meningkatkan Wings Learning System, Fuhu juga akan meluncurkan OS generasi lanjutnya bernama Blue Morpho, yang menghadirkan fitur-fitur baru bagi anak-anak untuk bisa belajar, bermain, dan tumbuh dalam sebuah lingkungan yang aman. *ant

LENOVO meluncurkan komputer all-in-one bersistem operasi Android yang dirancang sebagai komputer personal (personal computer/ PC) multimedia keluarga, belum lama ini. Menurut laman ZDnet, PC berbasis Android ini dapat mengganggu pasar komputer sekaligus memperbanyak pilihan sistem operasi. PC Android pertama dari perusahaan ini, Lenovo N308, dilego pada harga mulai dari 450 dolar AS (sekitar Rp 5,5 juta) dengan layar sentuh 19,5 inci beresolusi 1600 x 900. Menurut Lenovo, ide umum dari pembuatan PC ini adalah tren Android yang digunakan untuk menjalankan browsing, aplikasi dan hiburan pada perangkat berlayar kecil.

N308 beroperasi menggunakan Android Jelly Bean 4.2 dan prosesor Nvidia Tegra. Kelengkapan yang dimilikinya adalah ruang penyimpanan 500 GB, webcam, keyboard, mouse dan baterai terintegrasi yang mampu

menyokong N308 hidup selama 3 jam. N308 dapat diposisikan berdiri atau berbaring datar layaknya tablet besar. *ant

Sony Merilis VAIO Fit 11A Flip

PADA acara CES 2014 yang masih berlangsung hingga saat ini, Sony berkesempatan untuk mengumumkan seri baru dari varian notebook VAIO Fit, yakni Sony VAIO Fit 11A Flip. Seperti dilaporkan Neowin, Sony VAIO Fit 11A Flip membawa layar sentuh berukuran 11 inci dengan dukungan stylus VAIO Active Pen. Menariknya,

Sony VAIO Fit 11A Flip dapat diubah dari notebook standar menjadi tablet dengan mudah, sehingga memudahkan portabilitas serta fungsinya saat sang pengguna memerlukan fungsi yang berbeda.

Sony menyematkan processor Intel quad-core processor dan memori SSD hingga 128 GB. Sony VAIO Fit 11A Flip akan mulai dijual pada akhir Februari mendatang dengan harga mulai 799 dolar atau sekitar Rp 9,5 juta. *


17 - 23 Januari 2014

PC Tablet Besar Terbaru Panasonic PANASONIC meluncurkan model terbaru dari keluarga Toughpad 4K Tablet yang dijuluki Toughpad 4K performance model di ajang Consumer Electronics Show (CES) 2014 di Las Vegas, Amerika Serikat. Versi peningkatan dari Toughpad 4K Tablet yang bersistem operasi Windows 8.1 Pro itu akan mulai tersedia pada musim semi tahun ini, menurut laporan yang ditayangkan di blog resmi Windows baru-baru ini.

Lenovo A859

Dual-SIM Smartphone, Harga Terjangkau

Berikut spesifikasi kunci Toughpad 4K performance: - Prosesor: Intel Core i7 CPU (versi standar Core i5) - Kartu grafis: NVIDIA Quadro K1000 GPU (standar NVIDIA GeForce GT745M) - Volume baterai internal telah ditingkatkan - Berkamera 5 MP di belakang - Upgraded ports including full-size Ethernet and miniDisplayPort out - 2 GB dedicated VRAM, 256 GB SSD, 16 GB RAM - Dimensi: 18,7 x 13,1 x 0,5 inci. *ant

”All In One” Workstation Baru dari HP, Z1 G2 DI tengah jatuhnya pasar PC desktop, HP meluncurkan sebuah workstation Windows terbaru dengan sejumlah modifikasi dalam desain untuk menarik pengguna di antara tumbuh pesatnya perangkat mobile. PC yang diklaim HP sebagai workstation all-in-one pertama di dunia itu dikembangkan dari sukses HP Z1 generasi pertama. Dalam laporan yang dirilis blog resmi Windows punya Microsoft disebutkan bahwa workstation yang diluncurkan di ajang Consumer Electronics Show (CES) 2014 Las Vegas itu dilengkapi layar sentuh berukuran 27 inci yang hemat daya listrik. Desainnya kompak dan tipis, namun mumpuni untuk berinteraksi dengan model-model 3D, perpetaan, dan program-program interaktif lainnya. HP Z1 G2 yang bersistem operasi Windows 8.1 tersebut didukung dengan prosesor Xenon dan Core generasi ke-4 Intel, kemampuan grafisnya ditunjang dengan NVIDIA Mobile Quadro GPU. Berkemampuan untuk memproduksi file-file besar dan bisa mentransfer data empat kali lebih cepat berkat USB 3.0 dengan port Thunderbolt 2.0 yang terletak di samping. *ant

SETELAH di akhir 2013 memperkenalkan Vibe Z, S930 dan S650, kini Lenovo memperkenalkan satu lagi smartphone terbaru yang dinamakan A859. Lenovo A859 adalah smartphone Android dengan fitur dual-SIM yang akan tersedia dengan harga hanya 219 dolar atau sekitar Rp 2 juta. Meski murah, tapi Lenovo A859 menawarkan spesifikasi yang cukup bersaing dengan smartphone Android lainnya.

Toshiba Pamerkan Konsep 5-in-1 Laptop/Tablet dengan Dual-Boot Android dan Windows 8 LAPTOP/tablet hybrid 2-in-1 seperti Lenovo Miix 2 sudah cukup banyak ditemui saat ini, tapi Toshiba memiliki laptop/tablet hybrid yang berbeda di ajang CES 2014. Di ajang pameran elektronik terbesar di dunia CES 2014 Toshiba memperkenalkan sebuah konsep laptop/ tablet 5-in-1. Meski tidak disebutkan nama, harga dan spesifikasinya tapi cukup menarik mengetahui konsep laptop/tablet 5-in-1 dari Toshiba tersebut. Seperti dilaporkan pcworld.com, konsep Toshiba laptop/tablet 5-in-1 memiliki tiga bagian, yaitu sebuah layar, keyboard dan kickstand yang sekaligus berfungsi sebagai motherboard. Dengan tiga bagian tersebut konsep Toshiba 5-in-1 bisa disusun menjadi 5 model. Pertama, konsep Toshiba 5-in-1 bisa digunakan dalam model laptop. Kedua dan ketiga, Toshiba 5-in-1 bisa menjadi 2 model tablet dengan melepas keyboard

atau memutar keyboard ke belakang. Keempat, model presentasi/ TV dengan menggunakan kickstand dan model terakhir adalah Canvas dengan memutar keyboard 270 derajat. Di samping memiliki 5 cara berbeda dalam penggunaan, konsep Toshiba 5-in-1 juga dilaporkan akan didukung fitur dual-boot Android dan Windows 8. Dengan demikian pengguna dapat mengganti sistem operasi yang diinginkan

DIVISI produk-produk Digital Toshiba America Information Systems Inc meluncurkan Chromebook berlayar 13,3 inci untuk konsumen first entry. Laptop bersistem operasi Google Chrome yang berharga 279,99 dolar atau Rp 3,4 jutaan itu akan mulai dipasarkan di Amerika Serikat mulai Februari, kata Toshiba dalam siaran pers di laman Consumer Electronics Show 2014 di Las Vegas, AS, baru-baru ini. “Kami melihat potensi besar dalam OS Chrome karena itu menawarkan konsumen dan pendidik pengalaman komputasi yang simpel dan mudah digunakan,” kata Wakil Presiden Divisi Produkproduk Digital Toshiba Information System Inc, Carl Pinto. Toshiba Chromebook berlayar 13,3 inci HD

OLPC Ungkap Dua Tablet Sahabat Anak dan XO-10 tersebut memiliki spesifikasi mirip termasuk resolusi layarnya yaitu 1200 x 600 piksel. Di dalamnya terpasang prosesor quad-core, RAM 1 GB, penyimpan internal 8 GB, ditambah Bluetooth dan GPS. Baterai yang terpasang di XO-2 7 inci mampu bertahan 7 jam, sementara baterai XO-10 mampu bertahan 12 jam. Keduanya memakai OS Android KitKat yang sudah dimodifikasi termasuk pengisian 100 aplikasi

berbahasa Inggris dan Spanyol yang berharga 200 dolar. Tablet XO-2 tersedia dengan harga 149 dolar sementara XO-10 dibanderol 199 dolar. OLPC pada CES 2014 juga membawa beberapa gadget baru seperti mikroskop dan telepon digital, serta papan ketik nirkabel. *

TruBrite dengan resolusi nativ 1366 x 768 piksel, menawarkan lebih banyak ruang untuk browsing web, membuat dokumen, video chatting, dan aplikasi-aplikasi, lebih baik dari sebuah tablet dalam hal produktivitas. Toshiba Chromebook bobotnya hanya 3,3 pound, tebal hanya 0,8 inci, dan didukung prosesor Intel Celeron berbasis-Haswell, RAM 2 GB, dan perangkat penyimpanan internal (drive) 16 GB, serta baterai yang tahan hingga sembilan jam. Laptop itu dilengkapi dua port USB 3.0, HDMI port, security lock slot, memory card reader, Bluetooth 4.0, dan Wi-Fi dual-bank 802.11 a/b/g/n. Namun, Toshiba tidak mengungkapkan apakah Toshiba Chromebook itu akan juga dipasarkan di luar Amerika Serikat. *ant

Seperti dilansir PhoneArena, adapun spesifikasi smartphone Lenovo A859 meliputi layar 5 inci IPS dengan resolusi 720 x 1280 (294ppi), prosesor quad-core 1,3 GHz MT6582, RAM 1 GB, memori internal 8 GB dan memiliki dukungan microSD slot. Ada juga kamera belakang 8 MP dengan LED flash dan Auto Focus, baterai 2250 mAh dan seperti yang disebutkan di atas, smartphone Android Lenovo A859

memiliki dukungan fitur dual-SIM. Saat ini tidak ada informasi ketersediaan smartphone Android Lenovo A859. Lenovo A859 dan Vibe Z, S930 serta S650 dilaporkan bakal dipamerkan di ajang CES 2014 yang digelar di Las Vegas. Anda bisa berharap tidak lama setelah dipamerkan di ajang pameran elektronik terbesar di dunia tersebut Lenovo A859, Vibe Z, S930 dan S650 akan segera beredar di pasar global. *

XOLO Q3000

Hadirkan Layar 5,7 Inci Full HD

tiap saat. Bagaimana, Anda tertarik memiliki laptop/tablet 5-in-1 dari Toshiba tersebut? Selain tidak ada informasi nama, harga dan spesifikasi, juga tidak ada informasi ketersediaan laptop/tablet 5-in-1 Toshiba tersebut. *

Toshiba Rilis Chromebook Murah

SETELAH pertama kali diumumkan pada ajang CES 2013 setahun yang lalu, OLPC pada CES 2014 akhirnya memamerkan dua buah tablet OLPC yang siap untuk dikonsumsi publik. Seperti dilaporkan Engadget, dua buah tablet untuk anak-anak tersebut dibuat oleh Vivitar dengan dua pilihan ukuran layar sentuh yaitu 7 inci dan 10,1 inci. Kedua tablet yang diberi nama XO-2

REVIEW

17 - 23 Januari 2014

PRODUSEN perangkat mobile asal India, XOLO, menutup 2013 dengan meluncurkan sebuah produk baru. Produk tersebut adalah XOLO Q3000, smartphone Android 4.2 Jelly Bean dual-SIM (GSM-GSM) dengan bentang layar IPS 5,7 inci Full HD dan memiliki kapasitas baterai yang besar. Seperti dilaporkan GSM Arena, di dalam XOLO Q3000, terdapat prosesor MTK6589 Turbo quad-core 1,5 GHz dan GPU PowerVR SGX544. Ponsel ini juga ditanamkan RAM 2 GB serta penyimpanan internal 16 GB. Jika kapasitas tersebut dirasa kurang, Q3000 menyediakan slot microSD untuk ekspansi penyimpanan ke memori eksternal. Untuk urusan kamera, XOLO Q3000 memiliki kamera utama 13 MP dengan sensor BSI 2. Sementara di bagian depannya terdapat

Acer Liquid Z5

Usung Spesifikasi Layar 5 Inci ACER belum lama ini meluncurkan smartphone anyar dengan sistem operasi Android di dalamnya bernama Acer Liquid Z5. Smartphone Acer Liquid Z5 ini mengusung layar sentuh berukuran 5 inci dengan resolusi FWVGA 480 x 854 piksel berteknologi TFT kapasitif. Acer membekali smartphone Acer Liquid Z5 ini dengan sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean yang tak terlalu ketinggalan. Seperti dikutip dari Teknokers, sektor dapur pacu, smartphone Acer Liquid Z5 ini setara dengan Liquid Z3 yang ditenagai chipset MediaTek MT6572 yang mengusung prosesor dual-core ARM Cortex-A7 berkecepatan 1,3 GHz yang dipadukan dengan memori RAM sebesar 512 MB dan didukung oleh pengolah grafis dari Mali-400. Sektor kamera, Acer membekali Acer Liquid Z5 ini dengan kamera utama resolusi 5 megapiksel autofokus dengan sensor BSI (BackSide Illuminated), LED flash,

dan aperture f/2.4. Acer mengklaim bahwa kualitas foto yang dihasilkan kamera Liquid Z5 ini lebih tajam dan natural. Sementara kamera depan, Liquid Z5 mengandalkan VGA. Tak hanya itu, Acer membekali smartphone Acer Liquid Z5 ini dengan memori internal sebesar 4 GB yang dilangkapi dengan slot microSD untuk ekspansi memori eksternal hingga 32 GB. Konektivitas Acer Liquid Z5 ini juga cukup lengkap, sebut saja dukungan 3G HSDPA, GPS, Wi-Fi, port microUSB, dan Bluetooth. Acer juga membekali Liquid Z5 dengan dukungan DTS Sound untuk meningkatkan kualitas audio dan multimedia. Seperti yang dilansir dari GSM

Arena, smartphone Acer Liquid Z5 ini akan segera menggempur pasar Eropa awal tahun ini. Sayangnya, tak diketahui kapan Liquid Z5 masuk pasar Indonesia. *

kamera 5 MP dengan sensor BSI+. Sementara untuk konektivitas, ponsel berdimensi 81,6 x 165,8 x 8,9 mm ini terdapat port USB 2.0, jack audio 3.5 mm, MHL, Bluetooth 4.0, GPS, Wi-Fi b/g/n, 3G HSDPA, serta tak ketinggalan FM Radio. Menariknya, phablet XOLO Q3000 ini dipersiapkan baterai berkapasitas jumbo 4.000 mAh. Menurut XOLO, baterai tersebut mendukung waktu standby hingga 667 jam di jaringan 2G dan 33 jam waktu bicara. Di India, XOLO Q3000 dibanderol Rs 20.999 atau sekitar Rp 4,1 jutaan. Ponsel ini tersedia dalam pilihan warna putih dan hitam. Dalam paket penjualannya, XOLO juga menyertakan aksesori flip cover dan kabel OTG. *

Spesifikasi Acer Liquid Z5 GENERAL 2G Network GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 – SIM 1 & SIM 2 3G Network HSDPA 900 / 2100 SIM Dual SIM Announced 2014, January Status Coming soon. Exp. release 2014, February BODY Dimensions 145.5 x 73.5 x 8.8 mm (5.73 x 2.89 x 0.35 in) Weight 150 g (5.29 oz) DISPLAY Type TFT capacitive touchscreen, 16M colors Size 480 x 854 pixels, 5.0 inches (~196 ppi pixel density) Multitouch Yes SOUND Alert types Vibration, MP3, WAV ringtones Loudspeaker Yes 3.5mm jack Yes - DTS sound enhancement MEMORY Card slot microSD, up to 32 GB Internal 4 GB, 512 MB RAM DATA GPRS Yes EDGE Yes Speed HSPA+ WLAN Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi hotspot Bluetooth Yes, v3.0 with A2DP, EDR

USB Yes, microUSB v2.0 CAMERA Primary 5 MP, 2592х1944 pixels, LED flash Features Geo-tagging Video Yes Secondary Yes, VGA FEATURES OS Android OS, v4.2 (Jelly Bean) Chipset Mediatek MT6572 CPU Dual-core 1.3 GHz Cortex-A7 GPU Mali-400 Sensors Accelerometer, proximity Messaging SMS (threaded view), MMS, Email, Push Email Browser HTML Radio FM radio GPS Yes, with A-GPS support Java Yes, via Java MIDP emulator Colors Essential White, Gentle Grey - SNS integration - MP3/WAV/WMA/AAC player - MP4/H.264/H.263 player - Organizer - Document viewer - Photo editor - Voice memo/dial - Predictive text input BATTERY Li-Ion 2000 mAh battery


COMPARE

17 - 23 Januari 2014

Samsung Galaxy Note 3 Sony Xperia Z

vs

BELUM lama ini dua vendor besar smartphone Sony dan Samsung merilis smartphone Android kelas premium mereka, Samsung Galaxy Note 3 dan Sony Xperia Z Ultra. Kedua smartphone tersebut memiliki ukuran layar tanggung atau lebih dikenal dengan istilah phablet. Bagi Anda yang belum mengetahui istilah phablet, produk ini merupakan sebutan gadget dengan ukuran layar tanggung sekitar 5,5 - 7 inci dengan kata lain sebuah phablet terlalu besar untuk disebut sebagai ponsel namun juga terlalu kecil untuk disebut tablet, beberapa pendapat menyebutkan phablet merupakan singkatan dari Phone-Tablet. Seperti dikutip dari Oketekno.com, bagi Anda yang yang ingin memiliki sebuah phablet terbaru, kini terdapat dua pilihan phablet terbaik yang dirilis dari dua vendor smartphone terbaik. Samsung Galaxy Note 3 yang baru saja rilis dan Sony Xperia Z Ultra yang sudah lebih dulu populer. Mana yang terbaik untuk Anda? Mari kita ungkap bersama review dan spesifikasi dari kedua phablet Android ini. Desain Salah satu keunggulan phablet Android Sony Xperia Z Ultra yang jarang dimiliki phablet bahkan gadget lain, yaitu bodinya yang anti-air dan debu (IP58 certified). Bayangkan saja, dengan kemampuan ini kita dapat dengan leluasa menggunakan Sony Xperia Z Ultra pada kondisi basah-basahan misalkan kita sedang berenang atau berpetualang di alam bebas tanpa khawatir phablet ini rusak. Di sisi lain Samsung Galaxy Note 3 juga memiliki kemampuan yang tidak dimiliki Ultra Z, yaitu S-Pen.

Samsung menyematkan sebuah stylus pada bodi tiap generasi Samsung Galaxy Note, termasuk Samsung Galaxy Note3 ini. S-Pen memberikan pengalaman menggunakan tablet yang sempurna, dengan S-pen kita dapat menavigasi, menggambar dan banyak hal menarik lainnya yang kurang asyik dilakukan jari.

Kekuatan Dapur Pacu Untuk masalah performa kedua phablet ini tidak jauh berbeda, keduanya hampir menggunakan teknologi yang sama. Dari segi kemampuan processor kedua phablet ini sudah dipersenjatai dengan CPU Quad Core Snapdragon 800 yang kemampuannya sudah tidak diragukan lagi. Sama halnya dengan grafisnya, Samsung Galaxy Note 3 dan Sony Xperia Z Ultra didukung GPU Andreno 330 untuk kepuasan Anda bermain game dan grafis lainnya.

Layar Samsung Galaxy Note 3 menggunakan layar berteknologi Super AMOLED berukuran 5,7 inci dengan resolusi full HD 1920 x 1080 piksel. Sama halnya dengan Sony, Sony Xperia Z Ultra juga menggunakan resolusi full HD 1920 x 1080 piksel, namun layarnya sedikit lebih besar yakni 6,4 inci dan teknologi layarnya pun bukan AMOLED atau IPS melainkan Triluminos dan X-Reality Engine. Lantas, apakah teknologi Triluminos dan X-Reality Engine? Triluminos dan X-Reality Engine merupakan teknologi yang digunakan pada televisi keluaran Sony. Layar dengan teknologi Triluminos menawarkan gamut warna yang 50 persen lebih besar daripada panel LCD konvensional dengan menggunakan titik-titik kuantum (quantum dots). Intinya sebuah pengalaman yang benar-benar baru untuk dapat mencicipi teknologi Triluminos dan X-Reality Engine pada Sony Xperia Ultra Z.

Kesimpulan Sony Xperia Z Ultra dengan kemampuan anti-air dan debu akan sangat cocok bagi Anda yang memiliki kegiatan di luar ruangan, namun tetap membutuhkan PC yang mobile sebagai teman petualangan Anda. Sementara bagi Anda yang senang mengeksplorasi kreativitas, S-Pen pada Samsung Galaxy Note 3 akan membuat Anda betah berlama-lama “memainkan� phablet Samsung ini. Layar Sony Xperia Z Ultra yang lebih besar ditambah teknologi barunya, memberikan Anda pengalaman baru yang memuaskan dalam menikmati hiburan seperti menonton video HD, bermain game atau sekadar browsing. Sementara Galaxy Note 3 memiliki layar yang sudah umum digunakan pada gadget Android. Walau begitu Samsung Galaxy Note 3 memberikan Anda beberapa pilihan model yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda. *

iPhone 5s vs BlackBerry Z30 DI luar gugatan yang dilakukan BlackBerry terhadap aksesori Typo iPhone Keyboard, sudah bukan menjadi rahasia lagi jika selama ini qwerty keyboard fisik menjadi andalan BlackBerry. Seperti dikutip dari

Gopego, sudah sejak lama BlackBerry dikenal memiliki desain qwerty keyboard fisik terbaik hingga saat ini. Namun, bagaimana dengan virtual keyboard BlackBerry? Untuk membuktikan BlackBerry tidak hanya memiliki qwerty keyboard fisik yang baik, belum lama ini perusahaan yang baru dipimpin oleh

CEO John Chen tersebut merilis sebuah video tentang kemampuan virtual keyboard BlackBerry Z30. Untuk menunjukkan kemampuan virtual keyboard, BlackBerry Z30 tidak tampil sendiri tapi diadu melawan iPhone 5s dalam word prediction. Anda tidak perlu menebak virtual keyboard mana yang menjadi pemenang dalam pertarungan word prediction antara iPhone 5s dan BlackBerry Z30. Yang jelas melalui video bisa Anda lihat mengetik di BlackBerry Z30 terlihat lebih santai dibandingkan mengetik di iPhone 5s. *

17 - 23 Januari 2014

Line Whoscall, Aplikasi Ungkap Nomor Misterius dan Blokir Panggilan Masuk SAAT ini WhatsApp memang masih menjadi aplikasi chat dan messaging terpopuler di dunia dengan jumlah pengguna aktif melampaui 350 juta orang tiap bulannya. Di posisi berikutnya ada Line, yang terakhir kali mengumumkan bahwa basis pengguna mereka telah mencapai 300 juta orang, dan mereka berniat untuk terus meningkatkan jumlah tersebut. Seperti dilansir TheNextWeb, selain merilis aplikasi game super populer seperti Pokopang dan juga beragam sticker baru, Line kini juga punya sebuah aplikasi baru bernama Whoscall. Aplikasi ini akan membantu pengguna untuk mengenali sebuah nomor panggilan masuk yang disetting hidden pihak penelepon, atau mengenali sebuah nomor yang masih asing yang belum masuk daftar kontak Anda. Jika Anda belakangan sering mendapatkan telepon dari para sales marketing kartu kredit, atau diteror nomor telepon mantan yang ingin dihindari, maka aplikasi ini akan sangat cocok untuk Anda. Whoscall pada dasarnya adalah nama baru dari Gogolook, sebuah aplikasi yang baru saja diakuisisi oleh Line bulan Desember lalu. Ketika masih bernama Gogolook, aplikasi ini telah di-download sebanyak 6 juta kali. Untuk menampilkan nomor yang di-setting hidden atau

yang masih misterius bagi ponsel Anda, Whoscall akan mencari informasi dari database mereka yang memuat 600 juta nomor telepon, juga informasi dari layanan umum seperti yellow pages dan juga hasil pencarian via internet. Pengguna kemudian bisa melakukan tagging pada nomornomor iseng tersebut, lalu membaginya ke teman-teman terdekat, serta bisa juga memblokirnya sekalian. Untuk sementara aplikasi Whoscall ini masih tersedia untuk platform Android saja, mengingat Gogolook sebelum-

Intel Selesaikan Proses Pengembangan Prosesor 64-bit untuk Android SALAH satu hal yang paling membekas dari tahun 2013 lalu adalah pengumuman iPhone 5s yang menggunakan chipset mobile 64-bit pertama di dunia, dan hal ini langsung menimbulkan sebuah keresahan tersendiri bagi para pelaku industri mobile di platform Android. Beberapa vendor seperti Samsung, Qualcomm dan juga Intel segera mengumumkan bahwa mereka juga telah menyiapkan produk serupa agar senantiasa kompetitif ketika dihadapkan dengan inovasi yang dihadirkan Apple. Seperti dilaporkan Androidauthority, Intel, produsen prosesor PC terbesar di dunia yang kini juga mulai merambah dunia mobile, mengumumkan bahwa mereka telah menyelesaikan proses pengembangan arsitektur Silvermont, yang tak lain adalah basis dari prosesor 64-bit x86 untuk Android. Silvermont bakal menjadi dasar dari 2 produk chipset Intel: 1) Merrifield yang ditujukan untuk produk smartphone, 2) Bay Trail yang ditujukan untuk tablet dan perangkat hybrid. Intel mengungkapkan bahwa mereka juga telah memberikan kontribusi dalam proses pengembangan Android 4.4 KitKat versi 64-bit, dan proyek pengerjaan kernel tersebut telah selesai. Uniknya, Google

sendiri malah belum memberikan kepastian tentang hadirnya dukungan format 64-bit di Android. Namun, Intel tak mau berpangku tangan dan menunggu kepastian Google, Intel memilih untuk proaktif dan memastikan bahwa ketika Google mengumumkan dukungan tersebut, maka para vendor rekanan mereka akan langsung bisa menggunakan kode pemrograman Android 64-bit yang telah mereka sediakan. Android merupakan sebuah OS modern yang rumit dan terdiri dari berbagai lapisan pemrograman, di mana kernel Linux ada bagian yang paling dasar (bagian di mana software bertemu dengan hardware). Di atas kernel tersebut ada lapisan elemen lain seperti Android library, Android runtime, framework dari berbagai aplikasi, dan di lapisan teratas adalah aplikasi mobile. Nah, Intel memastikan bahwa lapisan terbawah yaitu kernel akan mampu booting dan beroperasi dalam mode 64-bit ketika sebuah produk menggunakan prosesor berbasis Silvermont. Lapisan-lapisan di atas kernel untuk sementara masih akan berada di format 32-bit, dan baru bisa di tingkatan 64-bit setelah melewati proses pengembangan lebih lanjut. *

nya memang hanya rilis di Android. Namun, Line telah memastikan bahwa mereka siap merilis versi iOS-nya di masa mendatang, walaupun mereka masih belum bisa memberikan kepastian tentang jadwal perilisan tersebut. Google sendiri sedang menyiapkan fungsi serupa untuk hadir dalam update KitKat selanjutnya yang dijadwalkan rilis di awal tahun 2014. Jika Anda berminat untuk mencoba Line Whoscall, langsung saja download aplikasinya via Google Play Store dan gratis! *

Qraved Hadir di iOS dan Android

QRAVED, situs reservasi restoran, meluncurkan aplikasi di iOS dan Android demi memudahkan pengguna membuat reservasi dan penawaran ekslusif di lebih dari 3.000 tempat di Jakarta secara nyaman melalui telepon genggam. “Menggunakan aplikasi ini, para penikmat kuliner dengan mudah dapat menemukan restoran terdekat untuk menghindari kemacetan Jakarta,� demikian siaran pers Qraved, belum lama ini. Aplikasi ini dapat menampilkan daftar lebih dari 3.000 restoran di Jakarta yang bisa direservasi. Pengguna dapat membuat reservasi kapan saja lalu memilih sendiri tempat dan rincian booking-nya, kemudian secara otomatis aplikasi akan mengirimkan informasi dan konfirmasinya ke restoran yang dipilih. Ada pula 10.000 foto makanan yang tersedia di Qraved sebagai referensi makanan dan restoran populer menurut pengguna lain. *ant


17 - 23 Januari 2014

Sony Targetkan Jual 80 Juta Unit Ponsel

Cara Menampilkan ”Password” di BlackBerry 10 MEMASUKKAN password untuk login ke sebuah akun bisa jadi sangat mudah bagi Anda, tetapi tidak bagi sebagian lain. Beberapa orang bahkan sering salah memasukkan huruf/angka yang tepat dalam password mereka. Tentu saja salah satu huruf/angka saja, Anda tidak akan bisa

login ke akun Anda. Seperti dikutip dari helpblog.blackberry, bagi Anda pengguna handset BlackBerry 10, ada cara mudah yang diberikan untuk memeriksa benar tidaknya password yang Anda masukkan. Lihat saja ikon bola mata di sisi kanan kolom password.

MARKET

17 - 23 Januari 2014

PADA sebuah wawancara dengan Nikkei belum lama ini, CEO Sony Kazuo Hirai mengungkapkan bahwa Sony memiliki banyak target pada bisnis ponsel pintar mereka pada 2014 yang baru berjalan 10 hari ini. Seperti dilaporkan Phone Arena, sebagai langkah awal, Hirai mengatakan bahwa Sony akan berusaha ‘’masuk lebih dalam’’ ke pasar Amerika Serikat dan Cina. Di kedua negara adidaya tersebut, Sony akan menempatkan lebih banyak uang dan SDM untuk mengembangkan daya pikat ponsel pintar Sony. Diharapkan, hasilnya sudah bisa terli-

Tinggal tap pada ikon bola mata tersebut maka Anda akan bisa menampilkan password yang telah Anda ketik sebelumnya. Dengan demikian, Anda bisa mengecek tiap huruf/angka yang telah Anda ketik di kolom password. Mudah, bukan?*

Cara Mencegah Email dari Orang Asing pada Gmail

hat dalam waktu satu tahun ke depan. Setelah kedua pasar besar tersebut berhasil dipikat, Sony memiliki target penjualan yang cukup besar. Pada tahun fiskal 2015 (1 April 2015 - 31 Maret 2016), Sony menargetkan sebanyak 80 juta unit ponsel pintar dengan merek Sony berhasil dijual di seluruh penjuru dunia. Untuk saat ini, diperkirakan angka penjualan ponsel pintar Sony baru menyentuh angka 42 juta unit saja per tahunnya. Akankan target 80 juta unit pada tahun 2015 bisa dicapai oleh Sony? *

Xbox One Sudah Terjual Tiga Juta Unit PENJUALAN konsol game Xbox One yang dirilis November tahun lalu kini menembus angka tiga juta unit. Microsoft mengumumkan hal tersebut awal pekan ini seperti dikutip dari Reuters. Generasi ketiga dari Xbox itu bersaing ketat dengan Sony Playstation 4 yang juga dirilis di bulan yang sama. Sony telah menjual 2,1 juta PS4 hingga pekan pertama Desember. Belum jelas mana yang lebih unggul dari persaingan konsol game ini hingga Sony mengumumkan data terbarunya. Penjualan Xbox sesuai dengan ekspektasi, kata analis Michael Pachter yang memprediksi angka penjualan PlayStation juga sekitar 3 juta unit.*ant

BELUM lama ini Google mengungkap fitur baru yang cukup kontroversial untuk Gmail dan Google+. Fitur baru itu memungkinkan semua pengguna Google+ dapat mengirim email kepada akun Gmail Anda meski mereka tidak memiliki alamat Gmail Anda. Tentu saja hal itu bisa sangat mengganggu, lalu bagaimana cara mencegah mendapatkan email dari orang yang tidak Anda kenal tersebut?

Seperti dikutip dari Tuaw.com/Gopego, cara agar Anda tidak mendapatkan email dari orang asing dalam update Gmail sangat mudah dilakukan. Caranya adalah dengan mengubah pengaturan dan membatasi opsi di dalam kontak. Opsi “Anyone can email me” diaktifkan secara default tapi Anda dapat menon-aktifkannya, begini caranya:

1. Buka akun Gmail dengan masuk ke mail.google.com. 2. Tekan gear di pojok kanan pada Gmail window. 3. Pilih Setting pada menu. 4. Geser ke bawah pada Email via Google+ yang berada di bawah “General” tab. 5. Tekan menu dan pilih “Any one on Google+”, “Extended circles”, “Circles” atau “No one”. 6. Setelah semua langkah di atas Anda lakukan lalu simpan perubahan “Save Change” yang berada di halaman bawah. Sekadar rekomendasi, sebaiknya Anda memilih “No one” agar Anda tidak mendapatkan email dari siapa pun yang tidak ada dalam daftar kontak Anda. Tapi Anda bisa pilih “Circles” jika Anda ingin orang yang di dalam Cirles masih dapat mengirim email pada Anda. Atau Anda bisa memilih “Extended Circles” jika Anda masih memperbolehkan teman dari teman Anda mengirim email kepada Anda. *

Lenovo akan Tingkatkan Jumlah Produk Chromebook

Cara ”Forward” SMS atau iMessage di iPhone dan iPad

PADA 2013 lalu, merupakan tahun yang suram bagi para vendor PC, namun hal tersebut tak berlaku bagi Lenovo. Vendor asal Cina tersebut merupakan satu-satunya vendor yang mencatat hasil positif selama tahun 2013, bahkan sukses menggeser posisi Hewlett-Packard untuk menjadi vendor PC no. 1 di dunia. Seperti dilaporkan BGR, namun hal tersebut bukan berarti mereka sudah merasa nyaman untuk tetap setia pada produk laptop Windows, seiring dengan keputusan mereka yang makin agresif dalam memasarkan smartphone Android. Tak hanya itu, laporan Cnet terbaru mengabarkan bahwa vendor asal Cina tersebut berencana

JIKA iPhone atau iPad yang Anda miliki saat ini masih baru bagi Anda dan memerlukan waktu untuk bisa mengoperasikannya secara lancar, kami dengan senang hati berbagi informasi dengan Anda. Dan yang ingin kami berikan kali ini adalah cara forward SMS juga iMessage di iPhone atau iPad seperti dikutip dari Gopego. 1. Melalui Message app, buka SMS/iMessage yang ingin Anda forward. 2. Tap tombol Edit yang ada di bagian pojok kanan atas screen. 3. Pilih pesan yang ingin Anda forward. 4. Tap pada tombol Forward yang ada di pojok kanan bawah.

Huawei Siap Rilis Tablet Android Setipis iPad Air

5. Kini iPhone/iPad Anda telah siap mem-forward SMS/iMessage, tinggal masukkan nomor telepon atau contact details yang ada di contact list dan tap pada Send untuk mengirim. Itu saja yang perlu Anda lakukan. Mudah, bukan? Semoga tips ini bermanfaat. *

APAKAH Anda ingin tablet Android setipis iPad Air? Jika demikian, Anda bisa mempertimbangkan tablet yang sedang disiapkan Huawei. Selama ini Apple memang dikenal memiliki desain yang sangat menarik baik untuk smartphone dan tablet, termasuk tablet iPad Air yang memiliki ketebalan hanya 7,5 mm. Hal itu tentu saja tidak bisa dibandingkan dengan tablet Nexus 7 (2013) yang memiliki ketebalan 8,7 mm. Seperti dilansir PhoneArena, barangkali tablet Android yang sedang

disiapkan Huawei saat ini adalah sebuah pengecualian dari semua tablet Android yang memiliki desain lebih tebal dari iPad Air. Tablet yang dimaksud adalah Huawei 7D-501L yang baru saja mendapatkan pengesahan Bluetooth certification. Berdasarkan situs Bluetooth SIG tablet Huawei 7D-501L memiliki ketebalan hanya 7,5 mm atau sama dengan ketebalan tablet iPad Air. Menariknya lagi, tablet Huawei 7D501L menggunakan bodi aluminiumalloy yang dapat menghadirkan

kesan lebih mewah dibanding dari bahan plastik. Sayangnya, tidak banyak informasi spesifikasi yang digunakan Huawei 7D-501L selain menggunakan layar berukuran 7 inci dan prosesor Hisilicon serta hadir dengan konektivitas Wi-Fi, 3G dan 4G LTE. Berdasarkan Bluetooth SIG tablet Huawei 7D-501L akan diluncurkan di Afrika, Australia, Amerika Utara dan Amerika serta tidak ketinggalan juga diluncurkan di Asia. Saat ini tidak ada informasi harga dan ketersediaan Huawei 7D-501L. *

untuk meningkatkan ekspansi mereka di ranah Chromebook dengan meluncurkan sejumlah model baru di pertengahan tahun. Jay Parker selaku Presiden Lenovo untuk wilayah AS mengatakan bahwa Chromebook diyakini bakal makin diminati dalam waktu 12 bulan ke depan. Saat ini tingkat penjualan produk-produk Chromebook memang masih belum signifikan, namun munculnya laporan bahwa beberapa sekolah di AS mulai mengalihkan pilihan mereka pada laptop Chromebook ketimbang Windows jelas menjadi salah satu pertimbangan utama Lenovo dalam mengambil keputusan tersebut. Bagaimana dengan Anda? Sudah siap untuk beralih dari Windows ke Chromebook? *


17 - 23 Januari 2014

APLIKASI

17 - 23 Januari 2014

Menghapus ”Other Storage” Windows Phone 8 BAGI para pengguna Windows Phone 8, mengembungnya Other Storage pada internal memori pasti akan mengganggu, mengingat aplikasi WP8 untuk saat ini hanya bisa di-install di internal memori. Sebenarnya, apa itu Other Storage? Pada Other Storage ini, terdapat file-file cache yang lama kelamaan akan bertambah seiring pemakaian. Microsoft sendiri belum mengizinkan pengguna WP8 untuk mengintip isi dari Other Storage dan mengha-

pus cache-cache yang sekiranya sudah tidak diperlukan. Cache yang menumpuk tersebut tentunya akan memakan memori internal dan makin mempersempit space untuk meng-install aplikasi dan menyimpan data. Hal tersebut akan makin mengganggu pada smartphone WP8 yang memiliki memori internal dengan ukuran kecil. Bagaimana Cara Menghapus ”Other Storage” Windows Phone 8? Salah satu alternatif untuk memperkecil Other Storage adalah menggunakan Aplikasi Shrink Storage yang bisa di-download di Windows Phone Store secara gratis. Cara kerja Shrink Storage adalah dengan mengisi ruang cache hingga penuh, sehingga sistem akan segera mengosongkan cache dan menambah ruang kosong pada internal memori. Penggunaan Shring Storage sangat sederhana dan mudah, setelah aplikasi ter-install, lakukan langkah-langkah berikut:

Buka aplikasi dan tap pada tombol Fill Phone Storage. Tunggu hingga ruang cache terisi penuh. Proses ini akan memakan waktu, terutama untuk smartphone yang menggunakan internal memori berkapasitas besar. Restart phone, setelah cache terisi penuh. Buka kembali aplikasi Shrink Storage, lalu tap Clean Phone Storage. * Sumber : http://riffrizz.blogspot.com I Nyoman Yudi Anggara Wijaya STIKOM Bali

Proses Pencarian di Google Search

GOOGLE Search Engine telah dipercaya pengguna internet sebagai mesin pencari terpopuler, mengalahkan rivalnya seperti Bing milik Microsoft dan Yahoo Search. Munculnya mobile platform Android juga menjadi pemicu makin populernya Google Search mengingat Android adalah milik Google dan perusahaan tersebut tentu saja menjadikan Google Search sebagai default search engine di Android yang kini telah menjadi smartphone platform paling populer di dunia. Jika Anda penasaran bagaimana para engineer Google bisa menciptakan mesin pencari yang dengan tingkat akurasi sangat tinggi, infografis di bawah ini akan menjelaskan pada Anda sejumlah fakta tentang Google Search: Sebelum Pencarian Asal Anda tahu, proses pencarian di internet telah dilakukan oleh Google Search bahkan sebelum Anda mulai mengetik dan menekan tombol Enter. Bagaimana bisa? Google menggunakan program otomatis

yang disebut sebagai spiders atau laba-laba, yang secara terus menerus melakukan scanning internet untuk merekam konten apa saja yang tengah Anda cari di internet. Data-data itu kemudian disimpan dalam server Google sehingga ketika Anda mengetik untuk memulai pencarian, Google sebenarnya telah memiliki data tersebut dan telah me-link-kannya dengan berbagai sumber terkait di internet, seperti jaring laba-laba yang mampu mencapai berbagai tempat dengan cara cepat. Internet diibaratkan Google sebagai sebuah buku yang memiliki jutaan halaman dan tugas Google adalah membuat indeks dari seluruh halaman tersebut. Dengan cara itu maka user bisa dengan mudah melihat indeks yang dibuat Google untuk menemukan konten yang mereka cari. Sementara indeks yang dibuat Google memiliki rincian sbb: - Database Google yang berisi indeks memiliki ukuran sekitar 100 juta GB. - Keseluruhan indeks tersebut membutuhkan 100 juta jam untuk bisa terkumpul sekaligus bisa digunakan user. Selama Pencarian Saat Anda mengetik kata kunci di kolom Google Search, algoritma Google kemudian mulai mencari informasi yang Anda butuh-

kan, dengan rincian sbb: - Sebelum Anda mendapatkan hasil dari pencarian, permintaan Anda harus menempuh jarak sekitar 2.400 km dengan kecepatan 1 miliar km/jam, hampir setara dengan kecepatan cahaya. Kata kunci itu menuju pusat pemrosesan data yang ada di seluruh dunia. - Saat Anda mengetik keywords, Google homepage secara otomatis menampilkan hasil pencarian sebelum Anda tekan Enter key, yang memungkinkan untuk bisa menemukan hasil paling relevan secepat mungkin. Fungsi ini disebut sebagai Google Instant. Web Page Rank Dari jutaan hasil pencarian yang ditemukan, Google hanya menggunakan sekitar 200 kriteria saja untuk diberikan ke hadapan Anda. Tiap tahun Google memberikan lebih dari 500 perbaikan dalam algoritma pencarian di Google Search. Contoh dari kriteria tersebut adalah: - Pentingnya konten website. - Jumlah webpage yang ter-link ke situs tersebut dan seberapa penting link itu. - Kata-kata dalam sebuah webpage. - Sinonim dari key word yang Anda masukkan. - Pengecekan ejaan kata. - Kualitas dari konten sebuah webpage. - Nama web dan URL-nya - Tipe dari pencarian: webpage, image, video, artikel, dll. Hasil Pencarian Hasil pencarian di Google Search secara instan akan memunculkan sumber-sumber

paling relevan. Untuk menjadikan Anda lebih mudah memilih hasil pencarian yang paling sesuai, Anda bisa menggunakan fungsi page review dengan cara meletakkan kursor ke sebuah pointer yang ada di bagian kanan dari Google Search result page. Rata-rata preview yang dibuat Google Instan ini membutuhkan waktu 0,1 detik sampai bisa muncul di layar komputer/ smartphone/tablet Anda. Itulah proses pencarian menggunakan mesin pencari Google Search. Tidak semudah yang Anda perkirakan? Berterimakasihlah pada Google yang memudahkan segalanya dengan sekali tekan pada tombol Enter. *

Lacak Lokasi Teman dari Beragam ”Smartphone” dengan Space-time for iOS PERNAHKAH Anda mendapatkan aplikasi yang memungkinkan Anda untuk menemukan lokasi teman-teman dan kerabat Anda? Anda bisa mendapatkannya kini. Apple dan Google baru saja merilis Find My Friends dan Latitude. Dan kini, ada satu lagi alternatif yang bisa Anda coba, Space Time. Seperti apa cara kerja aplikasi ini? Seperti dikutip dari Gopego, Space Time mengharuskan orang yang ingin Anda lacak lokasinya untuk menginstal aplikasi, dan membatasi jika teman-teman dan kerabat Anda belum belum menginstal atau smartphone atau tablet mereka berjalan pada platform yang tidak mendukung alat bantu yang diperlukan. Aaron Iba, developer iOS telah berupaya untuk memudahkan Anda mencari teman dan keluarga, terlepas dari smartphone yang mereka gunakan. Space-time adalah sebuah aplikasi iPhone dengan interface sederhana yang mengguna-

kan lokasi SMS dan HTML5 untuk menentukan keberadaan seseorang, selama mereka memiliki smartphone dengan pelacak GPS dan browser modern. Sangat sederhana, Anda hanya perlu mengklik Request Someone’s Location button, memilih contact dan mengirim text message (atau iMessage jika mereka juga memiliki iDevice). Penerima akan menerima customized link dan mereka hanya harus memberikan izin untuk aplikasi web HTML5 untuk menentukan lokasi mereka. Proses ini hanya membutuhkan waktu beberapa detik, dan biaya yang harus Anda keluarkan hanya text message (untuk si pengirim). Penerima hanya memerlukan perangkat dengan data connection dan GPS chip. Space Time akan meminta izin pengguna tiap kali lokasi mereka diminta, dan jika Anda tidak ingin untuk mengklik link tersebut, maka Anda tidak perlu melakukannya, tidak seperti Latitude dan Find My Friends. *


17 - 23 Januari 2014

17 - 23 Januari 2014


HARGA

17 - 23 Januari 2014

17 - 23 Januari 2014

HARGA


HARGA

17 - 23 Januari 2014

17 - 23 Januari 2014

HARGA


HARGA

17 - 23 Januari 2014

17 - 23 Januari 2014

HARGA


HARGA

17 - 23 Januari 2014

17 - 23 Januari 2014

HARGA


HARGA

17 - 23 Januari 2014

17 - 23 Januari 2014

HARGA


HARGA

17 - 23 Januari 2014

17 - 23 Januari 2014

HARGA


17 - 23 Januari 2014

17 - 23 Januari 2014


17 - 23 Januari 2014

APLIKASI

17 - 23 Januari 2014

Menghapus ”Other Storage” Windows Phone 8 BAGI para pengguna Windows Phone 8, mengembungnya Other Storage pada internal memori pasti akan mengganggu, mengingat aplikasi WP8 untuk saat ini hanya bisa di-install di internal memori. Sebenarnya, apa itu Other Storage? Pada Other Storage ini, terdapat file-file cache yang lama kelamaan akan bertambah seiring pemakaian. Microsoft sendiri belum mengizinkan pengguna WP8 untuk mengintip isi dari Other Storage dan mengha-

pus cache-cache yang sekiranya sudah tidak diperlukan. Cache yang menumpuk tersebut tentunya akan memakan memori internal dan makin mempersempit space untuk meng-install aplikasi dan menyimpan data. Hal tersebut akan makin mengganggu pada smartphone WP8 yang memiliki memori internal dengan ukuran kecil. Bagaimana Cara Menghapus ”Other Storage” Windows Phone 8? Salah satu alternatif untuk memperkecil Other Storage adalah menggunakan Aplikasi Shrink Storage yang bisa di-download di Windows Phone Store secara gratis. Cara kerja Shrink Storage adalah dengan mengisi ruang cache hingga penuh, sehingga sistem akan segera mengosongkan cache dan menambah ruang kosong pada internal memori. Penggunaan Shring Storage sangat sederhana dan mudah, setelah aplikasi ter-install, lakukan langkah-langkah berikut:

Buka aplikasi dan tap pada tombol Fill Phone Storage. Tunggu hingga ruang cache terisi penuh. Proses ini akan memakan waktu, terutama untuk smartphone yang menggunakan internal memori berkapasitas besar. Restart phone, setelah cache terisi penuh. Buka kembali aplikasi Shrink Storage, lalu tap Clean Phone Storage. * Sumber : http://riffrizz.blogspot.com I Nyoman Yudi Anggara Wijaya STIKOM Bali

Proses Pencarian di Google Search

GOOGLE Search Engine telah dipercaya pengguna internet sebagai mesin pencari terpopuler, mengalahkan rivalnya seperti Bing milik Microsoft dan Yahoo Search. Munculnya mobile platform Android juga menjadi pemicu makin populernya Google Search mengingat Android adalah milik Google dan perusahaan tersebut tentu saja menjadikan Google Search sebagai default search engine di Android yang kini telah menjadi smartphone platform paling populer di dunia. Jika Anda penasaran bagaimana para engineer Google bisa menciptakan mesin pencari yang dengan tingkat akurasi sangat tinggi, infografis di bawah ini akan menjelaskan pada Anda sejumlah fakta tentang Google Search: Sebelum Pencarian Asal Anda tahu, proses pencarian di internet telah dilakukan oleh Google Search bahkan sebelum Anda mulai mengetik dan menekan tombol Enter. Bagaimana bisa? Google menggunakan program otomatis

yang disebut sebagai spiders atau laba-laba, yang secara terus menerus melakukan scanning internet untuk merekam konten apa saja yang tengah Anda cari di internet. Data-data itu kemudian disimpan dalam server Google sehingga ketika Anda mengetik untuk memulai pencarian, Google sebenarnya telah memiliki data tersebut dan telah me-link-kannya dengan berbagai sumber terkait di internet, seperti jaring laba-laba yang mampu mencapai berbagai tempat dengan cara cepat. Internet diibaratkan Google sebagai sebuah buku yang memiliki jutaan halaman dan tugas Google adalah membuat indeks dari seluruh halaman tersebut. Dengan cara itu maka user bisa dengan mudah melihat indeks yang dibuat Google untuk menemukan konten yang mereka cari. Sementara indeks yang dibuat Google memiliki rincian sbb: - Database Google yang berisi indeks memiliki ukuran sekitar 100 juta GB. - Keseluruhan indeks tersebut membutuhkan 100 juta jam untuk bisa terkumpul sekaligus bisa digunakan user. Selama Pencarian Saat Anda mengetik kata kunci di kolom Google Search, algoritma Google kemudian mulai mencari informasi yang Anda butuh-

kan, dengan rincian sbb: - Sebelum Anda mendapatkan hasil dari pencarian, permintaan Anda harus menempuh jarak sekitar 2.400 km dengan kecepatan 1 miliar km/jam, hampir setara dengan kecepatan cahaya. Kata kunci itu menuju pusat pemrosesan data yang ada di seluruh dunia. - Saat Anda mengetik keywords, Google homepage secara otomatis menampilkan hasil pencarian sebelum Anda tekan Enter key, yang memungkinkan untuk bisa menemukan hasil paling relevan secepat mungkin. Fungsi ini disebut sebagai Google Instant. Web Page Rank Dari jutaan hasil pencarian yang ditemukan, Google hanya menggunakan sekitar 200 kriteria saja untuk diberikan ke hadapan Anda. Tiap tahun Google memberikan lebih dari 500 perbaikan dalam algoritma pencarian di Google Search. Contoh dari kriteria tersebut adalah: - Pentingnya konten website. - Jumlah webpage yang ter-link ke situs tersebut dan seberapa penting link itu. - Kata-kata dalam sebuah webpage. - Sinonim dari key word yang Anda masukkan. - Pengecekan ejaan kata. - Kualitas dari konten sebuah webpage. - Nama web dan URL-nya - Tipe dari pencarian: webpage, image, video, artikel, dll. Hasil Pencarian Hasil pencarian di Google Search secara instan akan memunculkan sumber-sumber

paling relevan. Untuk menjadikan Anda lebih mudah memilih hasil pencarian yang paling sesuai, Anda bisa menggunakan fungsi page review dengan cara meletakkan kursor ke sebuah pointer yang ada di bagian kanan dari Google Search result page. Rata-rata preview yang dibuat Google Instan ini membutuhkan waktu 0,1 detik sampai bisa muncul di layar komputer/ smartphone/tablet Anda. Itulah proses pencarian menggunakan mesin pencari Google Search. Tidak semudah yang Anda perkirakan? Berterimakasihlah pada Google yang memudahkan segalanya dengan sekali tekan pada tombol Enter. *

Lacak Lokasi Teman dari Beragam ”Smartphone” dengan Space-time for iOS PERNAHKAH Anda mendapatkan aplikasi yang memungkinkan Anda untuk menemukan lokasi teman-teman dan kerabat Anda? Anda bisa mendapatkannya kini. Apple dan Google baru saja merilis Find My Friends dan Latitude. Dan kini, ada satu lagi alternatif yang bisa Anda coba, Space Time. Seperti apa cara kerja aplikasi ini? Seperti dikutip dari Gopego, Space Time mengharuskan orang yang ingin Anda lacak lokasinya untuk menginstal aplikasi, dan membatasi jika teman-teman dan kerabat Anda belum belum menginstal atau smartphone atau tablet mereka berjalan pada platform yang tidak mendukung alat bantu yang diperlukan. Aaron Iba, developer iOS telah berupaya untuk memudahkan Anda mencari teman dan keluarga, terlepas dari smartphone yang mereka gunakan. Space-time adalah sebuah aplikasi iPhone dengan interface sederhana yang mengguna-

kan lokasi SMS dan HTML5 untuk menentukan keberadaan seseorang, selama mereka memiliki smartphone dengan pelacak GPS dan browser modern. Sangat sederhana, Anda hanya perlu mengklik Request Someone’s Location button, memilih contact dan mengirim text message (atau iMessage jika mereka juga memiliki iDevice). Penerima akan menerima customized link dan mereka hanya harus memberikan izin untuk aplikasi web HTML5 untuk menentukan lokasi mereka. Proses ini hanya membutuhkan waktu beberapa detik, dan biaya yang harus Anda keluarkan hanya text message (untuk si pengirim). Penerima hanya memerlukan perangkat dengan data connection dan GPS chip. Space Time akan meminta izin pengguna tiap kali lokasi mereka diminta, dan jika Anda tidak ingin untuk mengklik link tersebut, maka Anda tidak perlu melakukannya, tidak seperti Latitude dan Find My Friends. *


17 - 23 Januari 2014

Sony Targetkan Jual 80 Juta Unit Ponsel

Cara Menampilkan ”Password” di BlackBerry 10 MEMASUKKAN password untuk login ke sebuah akun bisa jadi sangat mudah bagi Anda, tetapi tidak bagi sebagian lain. Beberapa orang bahkan sering salah memasukkan huruf/angka yang tepat dalam password mereka. Tentu saja salah satu huruf/angka saja, Anda tidak akan bisa

login ke akun Anda. Seperti dikutip dari helpblog.blackberry, bagi Anda pengguna handset BlackBerry 10, ada cara mudah yang diberikan untuk memeriksa benar tidaknya password yang Anda masukkan. Lihat saja ikon bola mata di sisi kanan kolom password.

MARKET

17 - 23 Januari 2014

PADA sebuah wawancara dengan Nikkei belum lama ini, CEO Sony Kazuo Hirai mengungkapkan bahwa Sony memiliki banyak target pada bisnis ponsel pintar mereka pada 2014 yang baru berjalan 10 hari ini. Seperti dilaporkan Phone Arena, sebagai langkah awal, Hirai mengatakan bahwa Sony akan berusaha ‘’masuk lebih dalam’’ ke pasar Amerika Serikat dan Cina. Di kedua negara adidaya tersebut, Sony akan menempatkan lebih banyak uang dan SDM untuk mengembangkan daya pikat ponsel pintar Sony. Diharapkan, hasilnya sudah bisa terli-

Tinggal tap pada ikon bola mata tersebut maka Anda akan bisa menampilkan password yang telah Anda ketik sebelumnya. Dengan demikian, Anda bisa mengecek tiap huruf/angka yang telah Anda ketik di kolom password. Mudah, bukan?*

Cara Mencegah Email dari Orang Asing pada Gmail

hat dalam waktu satu tahun ke depan. Setelah kedua pasar besar tersebut berhasil dipikat, Sony memiliki target penjualan yang cukup besar. Pada tahun fiskal 2015 (1 April 2015 - 31 Maret 2016), Sony menargetkan sebanyak 80 juta unit ponsel pintar dengan merek Sony berhasil dijual di seluruh penjuru dunia. Untuk saat ini, diperkirakan angka penjualan ponsel pintar Sony baru menyentuh angka 42 juta unit saja per tahunnya. Akankan target 80 juta unit pada tahun 2015 bisa dicapai oleh Sony? *

Xbox One Sudah Terjual Tiga Juta Unit PENJUALAN konsol game Xbox One yang dirilis November tahun lalu kini menembus angka tiga juta unit. Microsoft mengumumkan hal tersebut awal pekan ini seperti dikutip dari Reuters. Generasi ketiga dari Xbox itu bersaing ketat dengan Sony Playstation 4 yang juga dirilis di bulan yang sama. Sony telah menjual 2,1 juta PS4 hingga pekan pertama Desember. Belum jelas mana yang lebih unggul dari persaingan konsol game ini hingga Sony mengumumkan data terbarunya. Penjualan Xbox sesuai dengan ekspektasi, kata analis Michael Pachter yang memprediksi angka penjualan PlayStation juga sekitar 3 juta unit.*ant

BELUM lama ini Google mengungkap fitur baru yang cukup kontroversial untuk Gmail dan Google+. Fitur baru itu memungkinkan semua pengguna Google+ dapat mengirim email kepada akun Gmail Anda meski mereka tidak memiliki alamat Gmail Anda. Tentu saja hal itu bisa sangat mengganggu, lalu bagaimana cara mencegah mendapatkan email dari orang yang tidak Anda kenal tersebut?

Seperti dikutip dari Tuaw.com/Gopego, cara agar Anda tidak mendapatkan email dari orang asing dalam update Gmail sangat mudah dilakukan. Caranya adalah dengan mengubah pengaturan dan membatasi opsi di dalam kontak. Opsi “Anyone can email me” diaktifkan secara default tapi Anda dapat menon-aktifkannya, begini caranya:

1. Buka akun Gmail dengan masuk ke mail.google.com. 2. Tekan gear di pojok kanan pada Gmail window. 3. Pilih Setting pada menu. 4. Geser ke bawah pada Email via Google+ yang berada di bawah “General” tab. 5. Tekan menu dan pilih “Any one on Google+”, “Extended circles”, “Circles” atau “No one”. 6. Setelah semua langkah di atas Anda lakukan lalu simpan perubahan “Save Change” yang berada di halaman bawah. Sekadar rekomendasi, sebaiknya Anda memilih “No one” agar Anda tidak mendapatkan email dari siapa pun yang tidak ada dalam daftar kontak Anda. Tapi Anda bisa pilih “Circles” jika Anda ingin orang yang di dalam Cirles masih dapat mengirim email pada Anda. Atau Anda bisa memilih “Extended Circles” jika Anda masih memperbolehkan teman dari teman Anda mengirim email kepada Anda. *

Lenovo akan Tingkatkan Jumlah Produk Chromebook

Cara ”Forward” SMS atau iMessage di iPhone dan iPad

PADA 2013 lalu, merupakan tahun yang suram bagi para vendor PC, namun hal tersebut tak berlaku bagi Lenovo. Vendor asal Cina tersebut merupakan satu-satunya vendor yang mencatat hasil positif selama tahun 2013, bahkan sukses menggeser posisi Hewlett-Packard untuk menjadi vendor PC no. 1 di dunia. Seperti dilaporkan BGR, namun hal tersebut bukan berarti mereka sudah merasa nyaman untuk tetap setia pada produk laptop Windows, seiring dengan keputusan mereka yang makin agresif dalam memasarkan smartphone Android. Tak hanya itu, laporan Cnet terbaru mengabarkan bahwa vendor asal Cina tersebut berencana

JIKA iPhone atau iPad yang Anda miliki saat ini masih baru bagi Anda dan memerlukan waktu untuk bisa mengoperasikannya secara lancar, kami dengan senang hati berbagi informasi dengan Anda. Dan yang ingin kami berikan kali ini adalah cara forward SMS juga iMessage di iPhone atau iPad seperti dikutip dari Gopego. 1. Melalui Message app, buka SMS/iMessage yang ingin Anda forward. 2. Tap tombol Edit yang ada di bagian pojok kanan atas screen. 3. Pilih pesan yang ingin Anda forward. 4. Tap pada tombol Forward yang ada di pojok kanan bawah.

Huawei Siap Rilis Tablet Android Setipis iPad Air

5. Kini iPhone/iPad Anda telah siap mem-forward SMS/iMessage, tinggal masukkan nomor telepon atau contact details yang ada di contact list dan tap pada Send untuk mengirim. Itu saja yang perlu Anda lakukan. Mudah, bukan? Semoga tips ini bermanfaat. *

APAKAH Anda ingin tablet Android setipis iPad Air? Jika demikian, Anda bisa mempertimbangkan tablet yang sedang disiapkan Huawei. Selama ini Apple memang dikenal memiliki desain yang sangat menarik baik untuk smartphone dan tablet, termasuk tablet iPad Air yang memiliki ketebalan hanya 7,5 mm. Hal itu tentu saja tidak bisa dibandingkan dengan tablet Nexus 7 (2013) yang memiliki ketebalan 8,7 mm. Seperti dilansir PhoneArena, barangkali tablet Android yang sedang

disiapkan Huawei saat ini adalah sebuah pengecualian dari semua tablet Android yang memiliki desain lebih tebal dari iPad Air. Tablet yang dimaksud adalah Huawei 7D-501L yang baru saja mendapatkan pengesahan Bluetooth certification. Berdasarkan situs Bluetooth SIG tablet Huawei 7D-501L memiliki ketebalan hanya 7,5 mm atau sama dengan ketebalan tablet iPad Air. Menariknya lagi, tablet Huawei 7D501L menggunakan bodi aluminiumalloy yang dapat menghadirkan

kesan lebih mewah dibanding dari bahan plastik. Sayangnya, tidak banyak informasi spesifikasi yang digunakan Huawei 7D-501L selain menggunakan layar berukuran 7 inci dan prosesor Hisilicon serta hadir dengan konektivitas Wi-Fi, 3G dan 4G LTE. Berdasarkan Bluetooth SIG tablet Huawei 7D-501L akan diluncurkan di Afrika, Australia, Amerika Utara dan Amerika serta tidak ketinggalan juga diluncurkan di Asia. Saat ini tidak ada informasi harga dan ketersediaan Huawei 7D-501L. *

untuk meningkatkan ekspansi mereka di ranah Chromebook dengan meluncurkan sejumlah model baru di pertengahan tahun. Jay Parker selaku Presiden Lenovo untuk wilayah AS mengatakan bahwa Chromebook diyakini bakal makin diminati dalam waktu 12 bulan ke depan. Saat ini tingkat penjualan produk-produk Chromebook memang masih belum signifikan, namun munculnya laporan bahwa beberapa sekolah di AS mulai mengalihkan pilihan mereka pada laptop Chromebook ketimbang Windows jelas menjadi salah satu pertimbangan utama Lenovo dalam mengambil keputusan tersebut. Bagaimana dengan Anda? Sudah siap untuk beralih dari Windows ke Chromebook? *


COMPARE

17 - 23 Januari 2014

Samsung Galaxy Note 3 Sony Xperia Z

vs

BELUM lama ini dua vendor besar smartphone Sony dan Samsung merilis smartphone Android kelas premium mereka, Samsung Galaxy Note 3 dan Sony Xperia Z Ultra. Kedua smartphone tersebut memiliki ukuran layar tanggung atau lebih dikenal dengan istilah phablet. Bagi Anda yang belum mengetahui istilah phablet, produk ini merupakan sebutan gadget dengan ukuran layar tanggung sekitar 5,5 - 7 inci dengan kata lain sebuah phablet terlalu besar untuk disebut sebagai ponsel namun juga terlalu kecil untuk disebut tablet, beberapa pendapat menyebutkan phablet merupakan singkatan dari Phone-Tablet. Seperti dikutip dari Oketekno.com, bagi Anda yang yang ingin memiliki sebuah phablet terbaru, kini terdapat dua pilihan phablet terbaik yang dirilis dari dua vendor smartphone terbaik. Samsung Galaxy Note 3 yang baru saja rilis dan Sony Xperia Z Ultra yang sudah lebih dulu populer. Mana yang terbaik untuk Anda? Mari kita ungkap bersama review dan spesifikasi dari kedua phablet Android ini. Desain Salah satu keunggulan phablet Android Sony Xperia Z Ultra yang jarang dimiliki phablet bahkan gadget lain, yaitu bodinya yang anti-air dan debu (IP58 certified). Bayangkan saja, dengan kemampuan ini kita dapat dengan leluasa menggunakan Sony Xperia Z Ultra pada kondisi basah-basahan misalkan kita sedang berenang atau berpetualang di alam bebas tanpa khawatir phablet ini rusak. Di sisi lain Samsung Galaxy Note 3 juga memiliki kemampuan yang tidak dimiliki Ultra Z, yaitu S-Pen.

Samsung menyematkan sebuah stylus pada bodi tiap generasi Samsung Galaxy Note, termasuk Samsung Galaxy Note3 ini. S-Pen memberikan pengalaman menggunakan tablet yang sempurna, dengan S-pen kita dapat menavigasi, menggambar dan banyak hal menarik lainnya yang kurang asyik dilakukan jari.

Kekuatan Dapur Pacu Untuk masalah performa kedua phablet ini tidak jauh berbeda, keduanya hampir menggunakan teknologi yang sama. Dari segi kemampuan processor kedua phablet ini sudah dipersenjatai dengan CPU Quad Core Snapdragon 800 yang kemampuannya sudah tidak diragukan lagi. Sama halnya dengan grafisnya, Samsung Galaxy Note 3 dan Sony Xperia Z Ultra didukung GPU Andreno 330 untuk kepuasan Anda bermain game dan grafis lainnya.

Layar Samsung Galaxy Note 3 menggunakan layar berteknologi Super AMOLED berukuran 5,7 inci dengan resolusi full HD 1920 x 1080 piksel. Sama halnya dengan Sony, Sony Xperia Z Ultra juga menggunakan resolusi full HD 1920 x 1080 piksel, namun layarnya sedikit lebih besar yakni 6,4 inci dan teknologi layarnya pun bukan AMOLED atau IPS melainkan Triluminos dan X-Reality Engine. Lantas, apakah teknologi Triluminos dan X-Reality Engine? Triluminos dan X-Reality Engine merupakan teknologi yang digunakan pada televisi keluaran Sony. Layar dengan teknologi Triluminos menawarkan gamut warna yang 50 persen lebih besar daripada panel LCD konvensional dengan menggunakan titik-titik kuantum (quantum dots). Intinya sebuah pengalaman yang benar-benar baru untuk dapat mencicipi teknologi Triluminos dan X-Reality Engine pada Sony Xperia Ultra Z.

Kesimpulan Sony Xperia Z Ultra dengan kemampuan anti-air dan debu akan sangat cocok bagi Anda yang memiliki kegiatan di luar ruangan, namun tetap membutuhkan PC yang mobile sebagai teman petualangan Anda. Sementara bagi Anda yang senang mengeksplorasi kreativitas, S-Pen pada Samsung Galaxy Note 3 akan membuat Anda betah berlama-lama “memainkan� phablet Samsung ini. Layar Sony Xperia Z Ultra yang lebih besar ditambah teknologi barunya, memberikan Anda pengalaman baru yang memuaskan dalam menikmati hiburan seperti menonton video HD, bermain game atau sekadar browsing. Sementara Galaxy Note 3 memiliki layar yang sudah umum digunakan pada gadget Android. Walau begitu Samsung Galaxy Note 3 memberikan Anda beberapa pilihan model yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda. *

iPhone 5s vs BlackBerry Z30 DI luar gugatan yang dilakukan BlackBerry terhadap aksesori Typo iPhone Keyboard, sudah bukan menjadi rahasia lagi jika selama ini qwerty keyboard fisik menjadi andalan BlackBerry. Seperti dikutip dari

Gopego, sudah sejak lama BlackBerry dikenal memiliki desain qwerty keyboard fisik terbaik hingga saat ini. Namun, bagaimana dengan virtual keyboard BlackBerry? Untuk membuktikan BlackBerry tidak hanya memiliki qwerty keyboard fisik yang baik, belum lama ini perusahaan yang baru dipimpin oleh

CEO John Chen tersebut merilis sebuah video tentang kemampuan virtual keyboard BlackBerry Z30. Untuk menunjukkan kemampuan virtual keyboard, BlackBerry Z30 tidak tampil sendiri tapi diadu melawan iPhone 5s dalam word prediction. Anda tidak perlu menebak virtual keyboard mana yang menjadi pemenang dalam pertarungan word prediction antara iPhone 5s dan BlackBerry Z30. Yang jelas melalui video bisa Anda lihat mengetik di BlackBerry Z30 terlihat lebih santai dibandingkan mengetik di iPhone 5s. *

17 - 23 Januari 2014

Line Whoscall, Aplikasi Ungkap Nomor Misterius dan Blokir Panggilan Masuk SAAT ini WhatsApp memang masih menjadi aplikasi chat dan messaging terpopuler di dunia dengan jumlah pengguna aktif melampaui 350 juta orang tiap bulannya. Di posisi berikutnya ada Line, yang terakhir kali mengumumkan bahwa basis pengguna mereka telah mencapai 300 juta orang, dan mereka berniat untuk terus meningkatkan jumlah tersebut. Seperti dilansir TheNextWeb, selain merilis aplikasi game super populer seperti Pokopang dan juga beragam sticker baru, Line kini juga punya sebuah aplikasi baru bernama Whoscall. Aplikasi ini akan membantu pengguna untuk mengenali sebuah nomor panggilan masuk yang disetting hidden pihak penelepon, atau mengenali sebuah nomor yang masih asing yang belum masuk daftar kontak Anda. Jika Anda belakangan sering mendapatkan telepon dari para sales marketing kartu kredit, atau diteror nomor telepon mantan yang ingin dihindari, maka aplikasi ini akan sangat cocok untuk Anda. Whoscall pada dasarnya adalah nama baru dari Gogolook, sebuah aplikasi yang baru saja diakuisisi oleh Line bulan Desember lalu. Ketika masih bernama Gogolook, aplikasi ini telah di-download sebanyak 6 juta kali. Untuk menampilkan nomor yang di-setting hidden atau

yang masih misterius bagi ponsel Anda, Whoscall akan mencari informasi dari database mereka yang memuat 600 juta nomor telepon, juga informasi dari layanan umum seperti yellow pages dan juga hasil pencarian via internet. Pengguna kemudian bisa melakukan tagging pada nomornomor iseng tersebut, lalu membaginya ke teman-teman terdekat, serta bisa juga memblokirnya sekalian. Untuk sementara aplikasi Whoscall ini masih tersedia untuk platform Android saja, mengingat Gogolook sebelum-

Intel Selesaikan Proses Pengembangan Prosesor 64-bit untuk Android SALAH satu hal yang paling membekas dari tahun 2013 lalu adalah pengumuman iPhone 5s yang menggunakan chipset mobile 64-bit pertama di dunia, dan hal ini langsung menimbulkan sebuah keresahan tersendiri bagi para pelaku industri mobile di platform Android. Beberapa vendor seperti Samsung, Qualcomm dan juga Intel segera mengumumkan bahwa mereka juga telah menyiapkan produk serupa agar senantiasa kompetitif ketika dihadapkan dengan inovasi yang dihadirkan Apple. Seperti dilaporkan Androidauthority, Intel, produsen prosesor PC terbesar di dunia yang kini juga mulai merambah dunia mobile, mengumumkan bahwa mereka telah menyelesaikan proses pengembangan arsitektur Silvermont, yang tak lain adalah basis dari prosesor 64-bit x86 untuk Android. Silvermont bakal menjadi dasar dari 2 produk chipset Intel: 1) Merrifield yang ditujukan untuk produk smartphone, 2) Bay Trail yang ditujukan untuk tablet dan perangkat hybrid. Intel mengungkapkan bahwa mereka juga telah memberikan kontribusi dalam proses pengembangan Android 4.4 KitKat versi 64-bit, dan proyek pengerjaan kernel tersebut telah selesai. Uniknya, Google

sendiri malah belum memberikan kepastian tentang hadirnya dukungan format 64-bit di Android. Namun, Intel tak mau berpangku tangan dan menunggu kepastian Google, Intel memilih untuk proaktif dan memastikan bahwa ketika Google mengumumkan dukungan tersebut, maka para vendor rekanan mereka akan langsung bisa menggunakan kode pemrograman Android 64-bit yang telah mereka sediakan. Android merupakan sebuah OS modern yang rumit dan terdiri dari berbagai lapisan pemrograman, di mana kernel Linux ada bagian yang paling dasar (bagian di mana software bertemu dengan hardware). Di atas kernel tersebut ada lapisan elemen lain seperti Android library, Android runtime, framework dari berbagai aplikasi, dan di lapisan teratas adalah aplikasi mobile. Nah, Intel memastikan bahwa lapisan terbawah yaitu kernel akan mampu booting dan beroperasi dalam mode 64-bit ketika sebuah produk menggunakan prosesor berbasis Silvermont. Lapisan-lapisan di atas kernel untuk sementara masih akan berada di format 32-bit, dan baru bisa di tingkatan 64-bit setelah melewati proses pengembangan lebih lanjut. *

nya memang hanya rilis di Android. Namun, Line telah memastikan bahwa mereka siap merilis versi iOS-nya di masa mendatang, walaupun mereka masih belum bisa memberikan kepastian tentang jadwal perilisan tersebut. Google sendiri sedang menyiapkan fungsi serupa untuk hadir dalam update KitKat selanjutnya yang dijadwalkan rilis di awal tahun 2014. Jika Anda berminat untuk mencoba Line Whoscall, langsung saja download aplikasinya via Google Play Store dan gratis! *

Qraved Hadir di iOS dan Android

QRAVED, situs reservasi restoran, meluncurkan aplikasi di iOS dan Android demi memudahkan pengguna membuat reservasi dan penawaran ekslusif di lebih dari 3.000 tempat di Jakarta secara nyaman melalui telepon genggam. “Menggunakan aplikasi ini, para penikmat kuliner dengan mudah dapat menemukan restoran terdekat untuk menghindari kemacetan Jakarta,� demikian siaran pers Qraved, belum lama ini. Aplikasi ini dapat menampilkan daftar lebih dari 3.000 restoran di Jakarta yang bisa direservasi. Pengguna dapat membuat reservasi kapan saja lalu memilih sendiri tempat dan rincian booking-nya, kemudian secara otomatis aplikasi akan mengirimkan informasi dan konfirmasinya ke restoran yang dipilih. Ada pula 10.000 foto makanan yang tersedia di Qraved sebagai referensi makanan dan restoran populer menurut pengguna lain. *ant


17 - 23 Januari 2014

PC Tablet Besar Terbaru Panasonic PANASONIC meluncurkan model terbaru dari keluarga Toughpad 4K Tablet yang dijuluki Toughpad 4K performance model di ajang Consumer Electronics Show (CES) 2014 di Las Vegas, Amerika Serikat. Versi peningkatan dari Toughpad 4K Tablet yang bersistem operasi Windows 8.1 Pro itu akan mulai tersedia pada musim semi tahun ini, menurut laporan yang ditayangkan di blog resmi Windows baru-baru ini.

Lenovo A859

Dual-SIM Smartphone, Harga Terjangkau

Berikut spesifikasi kunci Toughpad 4K performance: - Prosesor: Intel Core i7 CPU (versi standar Core i5) - Kartu grafis: NVIDIA Quadro K1000 GPU (standar NVIDIA GeForce GT745M) - Volume baterai internal telah ditingkatkan - Berkamera 5 MP di belakang - Upgraded ports including full-size Ethernet and miniDisplayPort out - 2 GB dedicated VRAM, 256 GB SSD, 16 GB RAM - Dimensi: 18,7 x 13,1 x 0,5 inci. *ant

”All In One” Workstation Baru dari HP, Z1 G2 DI tengah jatuhnya pasar PC desktop, HP meluncurkan sebuah workstation Windows terbaru dengan sejumlah modifikasi dalam desain untuk menarik pengguna di antara tumbuh pesatnya perangkat mobile. PC yang diklaim HP sebagai workstation all-in-one pertama di dunia itu dikembangkan dari sukses HP Z1 generasi pertama. Dalam laporan yang dirilis blog resmi Windows punya Microsoft disebutkan bahwa workstation yang diluncurkan di ajang Consumer Electronics Show (CES) 2014 Las Vegas itu dilengkapi layar sentuh berukuran 27 inci yang hemat daya listrik. Desainnya kompak dan tipis, namun mumpuni untuk berinteraksi dengan model-model 3D, perpetaan, dan program-program interaktif lainnya. HP Z1 G2 yang bersistem operasi Windows 8.1 tersebut didukung dengan prosesor Xenon dan Core generasi ke-4 Intel, kemampuan grafisnya ditunjang dengan NVIDIA Mobile Quadro GPU. Berkemampuan untuk memproduksi file-file besar dan bisa mentransfer data empat kali lebih cepat berkat USB 3.0 dengan port Thunderbolt 2.0 yang terletak di samping. *ant

SETELAH di akhir 2013 memperkenalkan Vibe Z, S930 dan S650, kini Lenovo memperkenalkan satu lagi smartphone terbaru yang dinamakan A859. Lenovo A859 adalah smartphone Android dengan fitur dual-SIM yang akan tersedia dengan harga hanya 219 dolar atau sekitar Rp 2 juta. Meski murah, tapi Lenovo A859 menawarkan spesifikasi yang cukup bersaing dengan smartphone Android lainnya.

Toshiba Pamerkan Konsep 5-in-1 Laptop/Tablet dengan Dual-Boot Android dan Windows 8 LAPTOP/tablet hybrid 2-in-1 seperti Lenovo Miix 2 sudah cukup banyak ditemui saat ini, tapi Toshiba memiliki laptop/tablet hybrid yang berbeda di ajang CES 2014. Di ajang pameran elektronik terbesar di dunia CES 2014 Toshiba memperkenalkan sebuah konsep laptop/ tablet 5-in-1. Meski tidak disebutkan nama, harga dan spesifikasinya tapi cukup menarik mengetahui konsep laptop/tablet 5-in-1 dari Toshiba tersebut. Seperti dilaporkan pcworld.com, konsep Toshiba laptop/tablet 5-in-1 memiliki tiga bagian, yaitu sebuah layar, keyboard dan kickstand yang sekaligus berfungsi sebagai motherboard. Dengan tiga bagian tersebut konsep Toshiba 5-in-1 bisa disusun menjadi 5 model. Pertama, konsep Toshiba 5-in-1 bisa digunakan dalam model laptop. Kedua dan ketiga, Toshiba 5-in-1 bisa menjadi 2 model tablet dengan melepas keyboard

atau memutar keyboard ke belakang. Keempat, model presentasi/ TV dengan menggunakan kickstand dan model terakhir adalah Canvas dengan memutar keyboard 270 derajat. Di samping memiliki 5 cara berbeda dalam penggunaan, konsep Toshiba 5-in-1 juga dilaporkan akan didukung fitur dual-boot Android dan Windows 8. Dengan demikian pengguna dapat mengganti sistem operasi yang diinginkan

DIVISI produk-produk Digital Toshiba America Information Systems Inc meluncurkan Chromebook berlayar 13,3 inci untuk konsumen first entry. Laptop bersistem operasi Google Chrome yang berharga 279,99 dolar atau Rp 3,4 jutaan itu akan mulai dipasarkan di Amerika Serikat mulai Februari, kata Toshiba dalam siaran pers di laman Consumer Electronics Show 2014 di Las Vegas, AS, baru-baru ini. “Kami melihat potensi besar dalam OS Chrome karena itu menawarkan konsumen dan pendidik pengalaman komputasi yang simpel dan mudah digunakan,” kata Wakil Presiden Divisi Produkproduk Digital Toshiba Information System Inc, Carl Pinto. Toshiba Chromebook berlayar 13,3 inci HD

OLPC Ungkap Dua Tablet Sahabat Anak dan XO-10 tersebut memiliki spesifikasi mirip termasuk resolusi layarnya yaitu 1200 x 600 piksel. Di dalamnya terpasang prosesor quad-core, RAM 1 GB, penyimpan internal 8 GB, ditambah Bluetooth dan GPS. Baterai yang terpasang di XO-2 7 inci mampu bertahan 7 jam, sementara baterai XO-10 mampu bertahan 12 jam. Keduanya memakai OS Android KitKat yang sudah dimodifikasi termasuk pengisian 100 aplikasi

berbahasa Inggris dan Spanyol yang berharga 200 dolar. Tablet XO-2 tersedia dengan harga 149 dolar sementara XO-10 dibanderol 199 dolar. OLPC pada CES 2014 juga membawa beberapa gadget baru seperti mikroskop dan telepon digital, serta papan ketik nirkabel. *

TruBrite dengan resolusi nativ 1366 x 768 piksel, menawarkan lebih banyak ruang untuk browsing web, membuat dokumen, video chatting, dan aplikasi-aplikasi, lebih baik dari sebuah tablet dalam hal produktivitas. Toshiba Chromebook bobotnya hanya 3,3 pound, tebal hanya 0,8 inci, dan didukung prosesor Intel Celeron berbasis-Haswell, RAM 2 GB, dan perangkat penyimpanan internal (drive) 16 GB, serta baterai yang tahan hingga sembilan jam. Laptop itu dilengkapi dua port USB 3.0, HDMI port, security lock slot, memory card reader, Bluetooth 4.0, dan Wi-Fi dual-bank 802.11 a/b/g/n. Namun, Toshiba tidak mengungkapkan apakah Toshiba Chromebook itu akan juga dipasarkan di luar Amerika Serikat. *ant

Seperti dilansir PhoneArena, adapun spesifikasi smartphone Lenovo A859 meliputi layar 5 inci IPS dengan resolusi 720 x 1280 (294ppi), prosesor quad-core 1,3 GHz MT6582, RAM 1 GB, memori internal 8 GB dan memiliki dukungan microSD slot. Ada juga kamera belakang 8 MP dengan LED flash dan Auto Focus, baterai 2250 mAh dan seperti yang disebutkan di atas, smartphone Android Lenovo A859

memiliki dukungan fitur dual-SIM. Saat ini tidak ada informasi ketersediaan smartphone Android Lenovo A859. Lenovo A859 dan Vibe Z, S930 serta S650 dilaporkan bakal dipamerkan di ajang CES 2014 yang digelar di Las Vegas. Anda bisa berharap tidak lama setelah dipamerkan di ajang pameran elektronik terbesar di dunia tersebut Lenovo A859, Vibe Z, S930 dan S650 akan segera beredar di pasar global. *

XOLO Q3000

Hadirkan Layar 5,7 Inci Full HD

tiap saat. Bagaimana, Anda tertarik memiliki laptop/tablet 5-in-1 dari Toshiba tersebut? Selain tidak ada informasi nama, harga dan spesifikasi, juga tidak ada informasi ketersediaan laptop/tablet 5-in-1 Toshiba tersebut. *

Toshiba Rilis Chromebook Murah

SETELAH pertama kali diumumkan pada ajang CES 2013 setahun yang lalu, OLPC pada CES 2014 akhirnya memamerkan dua buah tablet OLPC yang siap untuk dikonsumsi publik. Seperti dilaporkan Engadget, dua buah tablet untuk anak-anak tersebut dibuat oleh Vivitar dengan dua pilihan ukuran layar sentuh yaitu 7 inci dan 10,1 inci. Kedua tablet yang diberi nama XO-2

REVIEW

17 - 23 Januari 2014

PRODUSEN perangkat mobile asal India, XOLO, menutup 2013 dengan meluncurkan sebuah produk baru. Produk tersebut adalah XOLO Q3000, smartphone Android 4.2 Jelly Bean dual-SIM (GSM-GSM) dengan bentang layar IPS 5,7 inci Full HD dan memiliki kapasitas baterai yang besar. Seperti dilaporkan GSM Arena, di dalam XOLO Q3000, terdapat prosesor MTK6589 Turbo quad-core 1,5 GHz dan GPU PowerVR SGX544. Ponsel ini juga ditanamkan RAM 2 GB serta penyimpanan internal 16 GB. Jika kapasitas tersebut dirasa kurang, Q3000 menyediakan slot microSD untuk ekspansi penyimpanan ke memori eksternal. Untuk urusan kamera, XOLO Q3000 memiliki kamera utama 13 MP dengan sensor BSI 2. Sementara di bagian depannya terdapat

Acer Liquid Z5

Usung Spesifikasi Layar 5 Inci ACER belum lama ini meluncurkan smartphone anyar dengan sistem operasi Android di dalamnya bernama Acer Liquid Z5. Smartphone Acer Liquid Z5 ini mengusung layar sentuh berukuran 5 inci dengan resolusi FWVGA 480 x 854 piksel berteknologi TFT kapasitif. Acer membekali smartphone Acer Liquid Z5 ini dengan sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean yang tak terlalu ketinggalan. Seperti dikutip dari Teknokers, sektor dapur pacu, smartphone Acer Liquid Z5 ini setara dengan Liquid Z3 yang ditenagai chipset MediaTek MT6572 yang mengusung prosesor dual-core ARM Cortex-A7 berkecepatan 1,3 GHz yang dipadukan dengan memori RAM sebesar 512 MB dan didukung oleh pengolah grafis dari Mali-400. Sektor kamera, Acer membekali Acer Liquid Z5 ini dengan kamera utama resolusi 5 megapiksel autofokus dengan sensor BSI (BackSide Illuminated), LED flash,

dan aperture f/2.4. Acer mengklaim bahwa kualitas foto yang dihasilkan kamera Liquid Z5 ini lebih tajam dan natural. Sementara kamera depan, Liquid Z5 mengandalkan VGA. Tak hanya itu, Acer membekali smartphone Acer Liquid Z5 ini dengan memori internal sebesar 4 GB yang dilangkapi dengan slot microSD untuk ekspansi memori eksternal hingga 32 GB. Konektivitas Acer Liquid Z5 ini juga cukup lengkap, sebut saja dukungan 3G HSDPA, GPS, Wi-Fi, port microUSB, dan Bluetooth. Acer juga membekali Liquid Z5 dengan dukungan DTS Sound untuk meningkatkan kualitas audio dan multimedia. Seperti yang dilansir dari GSM

Arena, smartphone Acer Liquid Z5 ini akan segera menggempur pasar Eropa awal tahun ini. Sayangnya, tak diketahui kapan Liquid Z5 masuk pasar Indonesia. *

kamera 5 MP dengan sensor BSI+. Sementara untuk konektivitas, ponsel berdimensi 81,6 x 165,8 x 8,9 mm ini terdapat port USB 2.0, jack audio 3.5 mm, MHL, Bluetooth 4.0, GPS, Wi-Fi b/g/n, 3G HSDPA, serta tak ketinggalan FM Radio. Menariknya, phablet XOLO Q3000 ini dipersiapkan baterai berkapasitas jumbo 4.000 mAh. Menurut XOLO, baterai tersebut mendukung waktu standby hingga 667 jam di jaringan 2G dan 33 jam waktu bicara. Di India, XOLO Q3000 dibanderol Rs 20.999 atau sekitar Rp 4,1 jutaan. Ponsel ini tersedia dalam pilihan warna putih dan hitam. Dalam paket penjualannya, XOLO juga menyertakan aksesori flip cover dan kabel OTG. *

Spesifikasi Acer Liquid Z5 GENERAL 2G Network GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 – SIM 1 & SIM 2 3G Network HSDPA 900 / 2100 SIM Dual SIM Announced 2014, January Status Coming soon. Exp. release 2014, February BODY Dimensions 145.5 x 73.5 x 8.8 mm (5.73 x 2.89 x 0.35 in) Weight 150 g (5.29 oz) DISPLAY Type TFT capacitive touchscreen, 16M colors Size 480 x 854 pixels, 5.0 inches (~196 ppi pixel density) Multitouch Yes SOUND Alert types Vibration, MP3, WAV ringtones Loudspeaker Yes 3.5mm jack Yes - DTS sound enhancement MEMORY Card slot microSD, up to 32 GB Internal 4 GB, 512 MB RAM DATA GPRS Yes EDGE Yes Speed HSPA+ WLAN Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi hotspot Bluetooth Yes, v3.0 with A2DP, EDR

USB Yes, microUSB v2.0 CAMERA Primary 5 MP, 2592х1944 pixels, LED flash Features Geo-tagging Video Yes Secondary Yes, VGA FEATURES OS Android OS, v4.2 (Jelly Bean) Chipset Mediatek MT6572 CPU Dual-core 1.3 GHz Cortex-A7 GPU Mali-400 Sensors Accelerometer, proximity Messaging SMS (threaded view), MMS, Email, Push Email Browser HTML Radio FM radio GPS Yes, with A-GPS support Java Yes, via Java MIDP emulator Colors Essential White, Gentle Grey - SNS integration - MP3/WAV/WMA/AAC player - MP4/H.264/H.263 player - Organizer - Document viewer - Photo editor - Voice memo/dial - Predictive text input BATTERY Li-Ion 2000 mAh battery


17 - 23 Januari 2014

Microsoft Surface 3 dan Surface Mini akan Gunakan NVIDIA Tegra K1 DI ajang pameran elektronik terbesar di dunia CES 2014 (Las Vegas, 7-10 Januari) Microsoft sama sekali tidak membuat suatu pengumuman apalagi mengungkap sebuah tablet baru. Namun, Microsoft dilaporkan tertarik dengan sebuah produk baru prosesor NVIDIA Tegra K1 yang dipamerkan di ajang tersebut. Prosesor bertenaga NVIDIA Tegra K1 dilaporkan akan memberikan dukungan pada tablet Surface 3. Seperti dilaporkan BGR, prosesor NVIDIA Tegra K1 akan hadir dalam dua versi, yaitu Cortex A15 quad-core (+1) versi 32-bit 4+1 dan dual-core ARMv8 64-bit. NVIDIA mengklaim bahwa prosesor Tegra K1 versi 64-bit memiliki

kecepatan tiga kali lipat dibanding chipset 64-bit Apple A7 yang saat ini dijadikan acuan di industri mobile. Kabar baiknya, NVIDIA Tegra K1 versi 64-bit adalah yang bakal dipilih Microsoft untuk tablet Surface generasi selanjutnya. Selain tablet Surface 3, Microsoft juga dilaporkan akan menghadirkan Surface Mini dan Surface 2 versi LTE. Anda bisa bisa berharap Microsoft akan menggunakan prosesor NVIDIA Tegra K1 untuk Surface 3 dan Surface Mini. Tablet Windows 8 Microsoft Surface 3 dan Surface Mini dengan prosesor NVIDIA Tegra K1 dilaporkan akan diluncurkan pada akhir tahun ini. *

Samsung Galaxy Note 3 Neo Gunakan Prosesor Hexa-Core SAMSUNG Galaxy Note 3 Lite atau yang disebut-sebut sebagai versi murah dari flagship Galaxy Note 3 sepertinya akan diluncurkan dengan nama Galaxy Note 3 neo. Berdasarkan bocoran dokumen internal, Samsung Galaxy Note 3 Neo lebih mirip dengan penyegaran Galaxy Note 2 daripada upgrade Galaxy Note 3. Barangkali bagian paling menarik dari spesifikasi Samsung Galaxy Note 3 Neo adalah menggunakan prosesor hexa-core. Seperti dilaporkan GSM Arena, di dalam bocoran dokumen internal tidak ada penjelasan nama prosesor 6 (hexa)core yang digunakan Samsung Galaxy Note 3. Kemungkinan prosesor hexacore yang digunakan Samsung Galaxy Note 3 Neo adalah generasi selanjutnya dari quad-core Exynoss yang saat ini digunakan Galaxy Note 2. Namun, sebenarnya yang lebih menarik untuk diketahui adalah perbandingan prosesor

hexa-core dengan Snapdragon 600 atau Snapdragon 800. Adapun spesifikasi lain dari Samsung Galaxy Note 3 Neo meliputi layar 5,55 inci AMOLED dengan resolusi 720 x 1280p, prosesor baru dual-core 1,7 GHz + quadcore 1,3 GHz, kamera 8 MP, baterai 3100 mAh. Samsung Galaxy Note 3 Neo menggunakan RAM 2 GB dan memori internal 16 GB seperti Galaxy Note 2. Menariknya, Samsung Galaxy Note 3 Neo menggunakan kulit sintetis seperti Note 3 dan didukung fitur Air Command dan Advanced Multi Window yang ada di Note 3 dan S4. Samsung Galaxy Note 3 Neo diperkirakan akan diungkap di ajang Mobile World Congress (MWC) 2014 yang diselenggarakan di Barcelona pada tanggal 24-27 mendatang. *

Lenovo Umumkan Empat Perangkat Baru di CES 2014 LENOVO pada hari pertama Consumer Electronics Show (CES) 2014 mengumumkan empat perangkat terbarunya, Lenovo Beacon, PC N308, tablet Horizon 2, dan PC A740 All-in-One. Perangkat penyimpanan cloud personal Lenovo Beacon memungkinkan pengguna secara mudah menyimpan dan berbagi multimedia via PC mereka atau perangkat mobile di rumah atau kendali jarak jauh (remotely). Dengan aplikasi Android yang bisa diunduh untuk Beacon, pengguna bisa menggunakan perangkat mobile, seperti smartphone Android, dan mengon-

iPhone 6 akan Dinamakan iPhone Air SALAH satu perangkat yang paling banyak ditunggu untuk diungkap pada 2014 ini adalah generasi terbaru iPhone, yaitu iPhone 6. Banyak rumor yang beredar mengungkap akan hadirnya layar dengan ukuran lebih besar untuk ponsel ini. Rumor sebelumnya juga mengungkap bahwa akan hadir desain berbeda untuk iPhone ini, mengingat iPhone 4 dan 5 menawarkan desain yang berbeda. Seperti dilaporkan Ubergizmo, kali ini rumor yang berasal dari Korsel, ET News, mengungkap bahwa ada kemungkinan iPhone 6 akan dinamakan iPhone Air dan akan jauh lebih tipis dibandingkan dengan iPhone generasi sebelumnya. Flagship iPhone 5S memiliki ketebalan 7,6 mm, sedangkan iPhone Air akan menawarkan ketebalan 6 mm saja. Generasi mendatang iPhone ini diharapkan akan diungkap pada September mendatang, tentu saja sesuai jadwal kebiasaan Apple. *

Samsung akan Luncurkan ”Smartphone” Tizen Maret 2014? APAKAH Anda sudah lelah menantikan kehadiran smartphone Tizen dari Samsung? Sebuah laporan terbaru saat ini menyebutkan jika Samsung akan meluncurkan smartphone tersebut pada Maret 2014. Rumor mengenai Tizen smartphone cukup sering berhembus. Dimulai pada Mei 2012 lalu ketika pertama kali Samsung dan HTC dirumorkan akan merilis handset berbasis Tizen pada paruh kedua tahun itu. Lalu berlanjut pada Agustus 2012 ketika ponsel Tizen pertama akan diluncurkan pada Februari 2013. Sementara Januari 2013 Samsung mengatakan jika handset Tizen kompetitif akan rilis pada tahun tersebut. Beberapa bulan setelahnya, Samsung mengungkapkan jika highend model smartphone Tizen akan diluncurkan pada Agustus atau September 2013. Nyatanya, hingga kini belum ada satu pun smartphone Tizen yang dirilis. Di tengah cukup banyak yang mulai

17 - 23 Januari 2014

meragukan, sebuah publikasi dari Jepang menyebutkan jika Samsung akan mengumumkan smartphone Tizen sebelum MWC bulan depan. Laporan tersebut menyatakan jika operator dan manufaktur di Jepang, Korea Selatan dan Cina cukup antusias menyambut kehadiran platform tersebut untuk dapat bersaing dengan iOS dan Android yang saat ini mengendalikan 90 persen sistem operasi di pasar smartphone global. Dikatakan jika pengumuman sebelum MWC ini juga akan mengungkapkan kapan app store Tizen akan diluncurkan dan setidaknya pada awal Maret ponsel akan mulai tersedia. Operator Jepang DoCoMo berencana untuk memperbaiki OS dan merilis ponsel Tizen sendiri pada akhir tahun. Di antara perusahaan yang terlibat dalam proyek ini termasuk Samsung, Intel, Fujitsu dan Huawei. DoCoMo, Vodafone dan Orange adalah salah satu operator yang akan mendapatkan Tizen smartphone. *

trol Personal Cloud Storage Device. Sementara PC desktop Android pertama Lenovo, N308 AIO, menawarkan akses ke dunia aplikasi dan berlayar sentuh 19,5 inci. PC itu dijual dengan harga 450 dolar. Lenovo juga mengenalkan tablet Horizon 2 yang dikembangkan dari komputasi multimode Lenovo. Perangkat ini, menurut Lenovo, bentuknya sangat tipis dan desain portabel serta berlayar 17 inci. Satu lagi Lenovo A740 AIO, PC desktop yang menawarkan layar tipis 4 mm berukuran 27 inci dan di belakang-

nya dibalut material aluminium, dilengkapi hard drive 1 TB, Wi-Fi, Bluetooth, HDMI support, dan TV tuner sebagai opsional. Dalam siaran persnya di laman CES 2014, Lenovo mengatakan Lenovo Beacon akan tersedia mulai April mendatang dengan harga mulai 199 dolar, Lenovo N308 AIO desktop tersedia Februari berharga 450 dolar, tablet Horizon 2 mulai Juni dibanderol 1.499 dolar, dan Lenovo A740 AIO dipasarkan mulai Juni berharga 1.499 dolar. *ant

Intel Buat Tablet DreamTab Lenovo Luncurkan PC Android untuk Anak-anak

INTEL berkolaborasi dengan Fuhu Inc dan DreamWorks Animation SKG Inc membuat sebuah komputer tablet yang dinamai DreamTab khusus untuk anakanak. DreamTab didesain untuk menghadirkan teknologi saat ini tapi dibuat khusus untuk anakanak, kata Intel Corporation dalam pernyataan di laman resminya baru-baru ini. Dirancang untuk menyediakan pengalaman belajar dan hiburan yang menyenangkan yang mentransformasikan cara anak-anak belajar, bermain, dan tumbuh melalui teknologi. Tablet itu akan mulai tersedia Juni mendatang, meski ketiga perusahaan itu tidak menjelaskan berapa harganya dan di mana saja bakal tersedia.

DreamTab dilengkapi prosesor 64-bit Intel Atom Z3740 (Bay Trail), ringan tapi berperforma tinggi, kemampuan grafis yang powerfull, dan daya baterai yang tahan lama. “..itu akan menjadi tablet Android yang powerfull termasuk keunggulan-keungulan dalam stylus, layar sentuh, dan teknologi NFC,” kata Intel. Intel menambahkan bahwa untuk meningkatkan Wings Learning System, Fuhu juga akan meluncurkan OS generasi lanjutnya bernama Blue Morpho, yang menghadirkan fitur-fitur baru bagi anak-anak untuk bisa belajar, bermain, dan tumbuh dalam sebuah lingkungan yang aman. *ant

LENOVO meluncurkan komputer all-in-one bersistem operasi Android yang dirancang sebagai komputer personal (personal computer/ PC) multimedia keluarga, belum lama ini. Menurut laman ZDnet, PC berbasis Android ini dapat mengganggu pasar komputer sekaligus memperbanyak pilihan sistem operasi. PC Android pertama dari perusahaan ini, Lenovo N308, dilego pada harga mulai dari 450 dolar AS (sekitar Rp 5,5 juta) dengan layar sentuh 19,5 inci beresolusi 1600 x 900. Menurut Lenovo, ide umum dari pembuatan PC ini adalah tren Android yang digunakan untuk menjalankan browsing, aplikasi dan hiburan pada perangkat berlayar kecil.

N308 beroperasi menggunakan Android Jelly Bean 4.2 dan prosesor Nvidia Tegra. Kelengkapan yang dimilikinya adalah ruang penyimpanan 500 GB, webcam, keyboard, mouse dan baterai terintegrasi yang mampu

menyokong N308 hidup selama 3 jam. N308 dapat diposisikan berdiri atau berbaring datar layaknya tablet besar. *ant

Sony Merilis VAIO Fit 11A Flip

PADA acara CES 2014 yang masih berlangsung hingga saat ini, Sony berkesempatan untuk mengumumkan seri baru dari varian notebook VAIO Fit, yakni Sony VAIO Fit 11A Flip. Seperti dilaporkan Neowin, Sony VAIO Fit 11A Flip membawa layar sentuh berukuran 11 inci dengan dukungan stylus VAIO Active Pen. Menariknya,

Sony VAIO Fit 11A Flip dapat diubah dari notebook standar menjadi tablet dengan mudah, sehingga memudahkan portabilitas serta fungsinya saat sang pengguna memerlukan fungsi yang berbeda.

Sony menyematkan processor Intel quad-core processor dan memori SSD hingga 128 GB. Sony VAIO Fit 11A Flip akan mulai dijual pada akhir Februari mendatang dengan harga mulai 799 dolar atau sekitar Rp 9,5 juta. *


22

INTERNET

17 - 23 Januari 2014

Enam Situs Jejaring Sosial yang tetap Berjaya SITUS jejaring sosial terus tumbuh dalam beberapa tahun terakhir meski ada yang berjaya dan tumbang. Meski begitu, laman indiatimes.com memprediksi enam situs media sosial berikut ini akan terus berkembang dalam beberapa tahun ke depan.

Facebook Facebook (FB) akan tetap memuncaki daftar media sosial paling populer dengan fiturnya yang dianggap paling familiar dengan berbagai kalangan baik tua ataupun muda. Meski begitu, FB memiliki masalah dengan banyaknya laporan pelanggaran penyalahgunaan privasi pengguna pihak ketiga, peretasan rekening dan gangguan pihak-pihak tak bertanggung jawab lainnya. Celah-celah keamanan FB terkadang dimanfaatkan para peretas untuk kepentingan mereka sekaligus merugikan pengguna.

Twitter Platform blog mini Twitter makin diminati pengguna internet. Sejak 2013, situs micro-blogging tersebut berevolusi dari situs narsis menjadi sumber berita terpercaya. Terlebih makin banyak media pemberitaan yang menggunakan Twitter untuk mempromosikan berita

3

Jelly Bean makin Kuasai Dunia Android * KitKat Lambat Berkembang

aktualnya. Kurun waktu berkembang, Twitter tidak hanya milik para selebritis saja tapi juga masyarakat umum.

LinkedIn Awalnya LinkedIn hadir secara janggal di dunia jejaring sosial karena menghadirkan media sosial di dunia profesional. Akan tetapi, situs jenis ini mampu populer karena mampu menghubungkan orang-orang dengan berbagai profesi untuk tetap berinteraksi dalam bingkai profesionalisme.

TOP NEWS

17 - 23 Januari 2014

Instagram Di peringkat lima, Instagram tumbuh secara baik pada 2013. Setelah Facebook mengambil alih kepemilikan situs ini, penggunaan kamera depan dari ponsel cerdas menjadi lebih banyak dipakai daripada kamera belakang. Satu alasannya adalah pengguna yang makin narsis. Aplikasi dari Instagram diyakini akan makin diminati dan terus populer. Di masa mendatang kehadirannya tidak akan pudar termakan zaman.

BERDASARKAN data terbaru yang baru saja dirilis Google, Jelly Bean makin berkuasa di dunia Android. Saat ini, Jelly Bean yang terdiri dari Android 4.1, 4.2, dan 4.3 sudah berhasil meraup sekitar 59,1 persen pengguna dari seluruh perangkat yang berjalan dengan sistem operasi Android. Padahal, pada awal Desember yang lalu, Jelly Bean masih berkutat di angka 54,5 persen saja. Seperti dilaporkan Phone Arena, Gingerbread sebagai salah satu versi lawas sistem operasi Android mengala-

mi penurunan sebanyak hampir 3 persen, kini mereka hanya berhasil menggenggam sebanyak 21,2 persen pengguna Android. Selanjutnya, disusul Ice Cream Sandwich (ICS) dengan raihan sebesar 16,9 persen, dan Froyo yang makin tersisihkan dengan raihan hanya 1,3 persen. Sayangnya, Android 4.4 KitKat berkembang secara lambat di dunia Android. Saat ini, KitKat baru berhasil meraup sekitar 1,4 persen pengguna saja. Angka ini hanya mengalami peningkatan sebesar 0,3 persen dibandingkan November yang lalu. *

Knox Dapat Ditembus, Samsung Angkat Bicara Tumblr Akuisisi Tumblr oleh Yahoo membuat situs jejaring sosial ini makin baik. Kehadirannya hampir mirip Twitter dengan fungsi micro-blogging sebagai situs media sosial. Perbedaanya dengan Twitter adalah bentuknya yang diklaim lebih mendekati format blog dan kemampuannya dalam memberi ruang untuk menyuarakan pendapat sebagaimana fitur dalam sebuah blog.

Akun Twitter Microsoft Diretas AKUN Twitter Microsoft dilaporkan telah diretas dengan posting pesan aneh. Dalam akun Microsoft News tertulis pesan “Jangan gunakan emailemail Microsoft (Hotmail, Outlook), Mereka memonitoring akun Anda dan menjual data itu kepada pemerintah #SEA@Official_SEA16”. Menurut CNet dalam laporannya belum lama ini, hashtag “SEA” merujuk pada the Syrian Electronic Army, sebuah kelompok peretas Suriah simpatisan Presiden Bashar Assad. SEA sudah beroperasi beberapa kali, meretas beberapa akun di antaranya akun Twitter BBC. Serangan SEA terhadap Microsoft itu merupakan yang kedua tahun ini. Pada saat Tahun Baru lalu, mereka menyerang akun Skype dan Facebook dengan pesan berisi katakata yang mirip serangan terakhir. Dalam tweet kedua SEA via akun Microsoft News disertakan pula gambar bendera Suriah dan pesan berisi tulisan “Syrian Electronic Army di sini via @Offcial_SEA16#SEA” Seorang juru bicara Microsoft kepada CNet mengatakan, Microsoft peduli serangan siber yang berdampak sementara terhadap akun Twitter Xbox Support dan Microsoft News. “Akun-akun itu dengan cepat di-reset dan kami bisa mengkorfirmasi bahwa tidak ada informasi pelanggan yang dicuri.” *ant

SEJUMLAH peneliti dari Ben Gurion University, belum lama ini membuka suara yang mengklaim bahwa sistem keamanan Knox milik Samsung tidak 100 persen aman karena sebuah hack berhasil dilakukan sehingga malware dapat masuk dan memonitor komunikasi data dan mengakses email. Dengan berita seperti ini, tentu menarik perhatian media karena Knox sepatutnya bebas dari segala macam gangguan karena berupa sistem keamanan yang harus terjamin kualitasnya. Seperti dilansir Sammobile, Samsung tidak tinggal diam dengan berita tersebut, mereka merilis tanggapan resmi atas klaim di atas, dan ternyata isu masuknya

Pinterest Di posisi enam, situs yang mirip dengan Instagram ini diperkirakan akan terus berkembang di tengah budaya masyarakat yang makin menggemari budaya selfie atau memfoto wajahnya sendiri. Pinterest diperkirakan akan terus berjaya dan terus bersanding dengan situs-situs jejaring sosial lainnya. *ant

Facebook akan Hilangkan ”Sponsored Story”

KABAR baik sekaligus kabar buruk datang dari Facebook. Dalam beberapa bulan ke depan, News Feed Facebook Anda tidak akan lagi disisipi sponsored story. Mungkin ini kabar baik bagi pengguna, tapi sebaliknya, kabar buruk bagi para pengiklan yang berniat membeli sponsored story. Seperti dilansir Mashable.com, Facebook akan menghentikan iklan sponsored story mulai 9 April. Sponsored stories sendiri ditampilkan ketika teman pengguna Facebook berinteraksi dengan sponsored page, aplikasi atau event. Misalnya, ketika salah seorang teman Facebook Anda menyukai brand

page Nike dan Nike telah memilih untuk mempromokan interaksi tersebut, maka Anda akan melihat sponsored story pada News Feed. Pengiklan akan dapat membeli sponsored story hingga 9 April, di mana semua sponsored stories akan bertransisi menjadi iklan dalam bentuk lain. Mulai April mendatang, elemen social context dari iklan sponsored story akan menjadi sesuatu yang lumrah pada iklan Facebook. Dengan demikian, iklan tidak benar-benar sepenuhnya dihilangkan dari News Feed. Jangan lupa, iklan video Autoplaying juga akan meramaikan News Feed Anda. *

Sony akan Buat Ponsel Windows SONY sepertinya akan menjauh dari predikat produsen perangkat OS tunggal karena perusahaan itu sedang berbicara dengan Microsoft untuk kemungkinan merilis smartphone bersistem operasi Windows Phone. Kepala Sony Eropa Pierre Perron kepada TechRadar mengkonfirmasi kabar itu dengan men-

lebih luas,” katanya. Perron mengatakan, kerja sama dengan Microsoft merupakan proporsi yang menarik bagi Sony dalam lingkungan PC dan Sony melanjutkan keterlibatannya dengan raksasa pembuat software itu. “Kami sedang menjajaki ini sebagai bagian dari diskusi kami di ruang mobile juga. Salah satunya

gatakan bahwa Sony sedang berdiskusi dengan Microsoft untuk memperluas kerja samanya. “Kami melanjutkan diskusi kami dengan mitra-mitra lain, termasuk Microsoft, sebagai bagian kemitraan dengan perusahaan itu dalam spektrum Sony yang

penggunaan platform (Windows Phone) itu sendiri, dan lainnya adalah apa yang bisa kita berikan di atas itu,” katanya. Rumor bahwa Sony berencana kembali ke ruang Windows Phone sudah lama beredar, dan itu sejalan dengan pernyataan

Perron pada 2012 lalu. Namun, tidak lama kemudian CEO Sony Mobile Kunimasa Suzuki mematahkan rumor itu dengan mengatakan, perusahan tidak punya rencana untuk merilis perangkat Windows Phone. Sony dan Microsoft memiliki sejarah dalam dunia mobile, dengan meluncurkan Xperia X1 bersistem operasi Windows Mobile pada 2008. Namun, sekuel X2 yang sudah diluncurkan tidak pernah dirilis, dan sejak itu Sony fokus pada smartphone Android. Meski cukup berhasil dengan kekuatan Android, Perron percaya langkah itu untuk keselamatan dalam pasar yang terus berubah, sepertinya ini tentang menawarkan pilihan kepada konsumen. “Kami tidak ingin menjadi produsen OS tunggal, saya tidak berpikir itu sebuah posisi layak dalam jangka panjang,” katanya. Perron mengakui bahwa Sony menikmati sangat banyak kolaborasi yang baik dengan Google dalam kerja sama yang panjang dan itu bagus, tapi pada saat yang sama Google juga berhubungan dengan pesaing langsung. Perron menolak menyebut kapan Sony Windows Phone akan hadir dan diskusi tentatif dengan Microsoft masih berlangsung. *ant

malware tersebut dapat terjadi jika Knox tidak diatur secara benar. Menurut Samsung, eksploitasi tersebut menggunakan fungsi sah jaringan Android secara disengaja untuk mencegah koneksi jaringan tidak terenkripsi dari/ke aplikasi di perangkat mobile, dan hal tersebut bukanlah sebuah kecacatan atau bug di Knox maupun Android, melainkan serangan Man in the Middle yang mengizinkan akses ke data aplikasi tak terenkripsi, dan Knox menawarkan beragam perlindungan untuk serangan seperti itu. Jadi kesimpulannya pengguna Knox tidak perlu ragu akan keamanan data-data disimpan di Galaxy Note 3 atau Galaxy S4 mereka. *

Samsung Galaxy S5 mungkin dengan ”Head Tracking” RAKSASA Asia, Samsung, dilaporkan telah mengajukan paten teknologi pelacakan kepala (head tracking) yang kemungkinan akan diimplementasikan di Samsung Galaxy S5 mendatang. Paten head tracking, dengan nomor aplikasi 131752420, didaftarkan Samsung 5 Juli tahun lalu dan telah diterbitkan 8 Januari ini seperti terungkap dalam dokumen Kantor Paten Eropa (European Patent Office). Dengan kamera depan, perangkat itu mampu melacak gerakan kepala dan meminta respons sesuai yang diharapkan. “Perintah bisa dilakukan dengan gerakan kepala, mengedipkan mata, cemberut, atau bahkan mengangguk,” tulis Into Mobile dalam laporannya. Meski banyak laporan menyebutkan bahwa paten teknologi pelacakan kepala atau gerakan kepala sepertinya akan digunakan pada smartphone Galaxy S5, dokumen tidak menyebutkan perangkat yang akan menggunakan teknologi itu. Samsung Galaxy S5 dikabarkan bakal hadir dengan banyak fitur pintar lainnya seperti pemindai mata untuk membuka kunci layar smartphone. Kemungkinan S5 menggunakan pemindai mata (eye scanner) juga telah diungkapkan oleh Wakil Presiden Eksekutif Samsung Lee Young Hee beberapa waktu lalu. Ia mengatakan, perusahaan sedang mempelajari kemungkinan itu tetapi tidak bisa memastikan apakah itu akan tersedia di Galaxy S5 atau tidak. Selain kemungkinan dilengkapi eye scanner, S5 juga rumornya akan menggunakan layar 5,25 inci QHD dari Sharp dan sebuah kamera 16 megapiksel ISOCELL dengan Optical Image Stabilization. Samsung Galaxy S5 akan dikenalkan Maret atau April mendatang. *ant


17 - 23 Januari 2014

17 - 23 Januari 2014

BYOD Berbahaya bagi Keamanan Perusahaan

”Speaker” Bluetooth Bertenaga Matahari Rock Out2

KEBANYAKAN perusahaan melihat bahwa tren Bring Your Own Device (BYOD), di mana karyawan menggunakan perangkat mobile pribadi untuk hal yang berkaitan dengan pekerjaan, adalah ancaman bagi perusahaan. Namun, hanya sedikit perusahaan yang mengambil tindakan untuk meminimalisir ancaman ini. Hal ini terungkap dari hasil survei Global Corporate IT Security Risks 2013, yang dilakukan B2B Internasional bekerja sama dengan Kaspersky Lab. Survei ini melibatkan 2.895 wawancara dengan perwakilan dari perusahaan-perusahaan di 24 negara.

GOAL Zero, perusahaan start-up yang didirikan Robert Workman untuk membantu rakyat Kongo, meluncurkan Rock Out2 Solar Speaker, sebuah pengeras suara bluetooth bertenaga matahari. Speaker yang dirilis pada hari pertama Consumer Electronics Show (CES) 2014, belum lama ini di Las Vegas, Amerika Serikat itu bisa terhubung dengan ponsel, tablet, atau perangkat pemutar musik lainnya melalui konektivitas bluetooth. Panel tenaga surya berefisien tinggi memastikan musik bisa dimainkan sepanjang hari, bahkan ketika matahari terbenam. Baterainya mampu bertahan hingga 20 jam untuk satu kali pengisian penuh, menurut Goal Zero dalam pernyataan di laman CES 2014. Baterai Rock Out2 juga bisa diisi daya dengan ce-

Responden dari Jepang memperlihatkan kekhawatiran tertinggi terkait BYOD dan ancaman yang bisa ditimbulkannya: 93 persen responden percaya BYOD adalah ancaman bagi perusahaan mereka. Perusahaan-perusahaan di Amerika Utara juga menyuarakan kekhawatiran yang sama dengan persentase sebesar 69 persen, sementara nilai persentase kekhawatiran di perusahaan-perusahaan Timur Tengah dan Eropa Barat masing-masing adalah 65 persen dan 62 persen. Perusahaan-perusahaan di Rusia memiliki lebih sedikit kekhawatiran dengan 57 persen responden yang menyatakan adanya ancaman dari kebijakan BYOD. Di saat yang sama, hampir semua perusahaan tidak memiliki rencana untuk melarang penggunaan perangkat pribadi di tempat kerja. Sebaliknya, sekitar 31 persen responden menyatakan mereka berencana mendorong penggunaan smartphone dan

tablet pribadi di tempat kerja, sementara 34 persen lainnya menyatakan mereka tidak percaya larangan perusahaan mampu mencegah karyawan dari menggunakan perangkat pribadi untuk bekerja. Meski begitu, jumlah perusahaan yang berencana melarang penggunaan perangkat pribadi untuk bekerja terlihat meningkat. Jumlah responden yang menyatakan berencana menerapkan larangan BYOD naik dari 19 persen pada 2012 menjadi 25 persen pada 2013. Jumlah perusahaan yang berencana menerapkan peraturan yang lebih ketat terkait larangan penggunaan perangkat pribadi di tempat kerja tetap sama seperti tahun sebelumnya yaitu 10 persen. Mudah untuk mengerti mengapa kekhawatiran perusahaan akan ancaman yang bisa ditimbulkan perangkat mobile terus meningkat. Survei di atas juga memperlihatkan bahwa penggunaan perangkat

pribadi secara sembrono adalah penyebab paling sering terjadinya insiden keamanan IT, yang mengakibatkan hilangnya data penting perusahaan. Sekitar 18 persen responden (naik 2 persen dibanding 2012) menyatakan perusahaan mereka pernah mengalami kebocoran data rahasia perusahaan melalui email mobile klien, SMS, serta cara lain yang bisa dilakukan pemilik smartphone dan tablet. Namun, hanya sedikit perusahaan yang mengadopsi produk software khusus untuk melindungi diri dari ancaman akibat BYOD. Sekitar 40 persen perusahaan menggunakan solusi antivirus untuk mengintegrasikan, melindungi, dan mengelola perangkat mobile pada jaringan perusahaan, dan hanya 24 persen yang menggunakan solusi Mobile Device Management. Pentingnya Keamanan ”Mobile” Saat BYOD menjadi hal yang makin biasa dan jumlah insiden yang melibatkan perangkat mobile terus meningkat, memastikan adanya pengelolaan perangkat mobile secara terpusat dan aman menjadi kebutuhan yang makin penting. Namun, yang tak kalah penting adalah memastikan bahwa solusi yang menjalankan fungsi-fungsi di atas mudah digunakan, mudah dikelola, dan mudah diintegrasikan ke dalam jaringan perusahaan.*yas

Paten Terbaru Indikasikan Apple segera Gunakan Liquidmetal di iPhone PADA 2010 silam, Apple sukses mengikat kesepakatan kerjasama dengan Liquidmetal Technologies dan langsung menimbulkan sejumlah spekulasi bahwa mereka akan menggunakan material liquidmetal dalam produk iPhone terbaru. Sayangnya, hal tersebut masih belum juga bisa terealisasi hingga saat ini, dan indikasi penggunaan teknologi liquidmetal di berbagai produk Apple belum juga terlihat. Entah berapa lama lagi waktu yang tersisa dari durasi kerjasama antara kedua perusahaan tersebut. Seperti dilaporkan BGR, kini MacRumors menemukan sejumlah bukti paten yang telah diajukan Apple, dan di dalamnya terlihat sejumlah konsep tentang bagaimana Apple akan menggunakan material liquidmetal dalam produk-produknya. MacRumors mencatat setidaknya ada 17 buah paten yang menampilkan sejumlah potensi penggunaan liquidmetal, dan beberapa di antaranya meliputi sensor tekanan di tombol Home, sensor sentuhan di dalam display, juga sekrup yang digunakan untuk merekatkan tiap bagian. Uniknya, tiap-tiap paten tersebut tidak secara langsung menyebutkan bahwa yang mengajukan adalah Apple. Namun, MacRumors mencatat bahwa para penggagas paten tersebut adalah karyawan Apple yang telah secara rutin dihubungkan dengan proyek liquidmetal selama ini.*

”Update” Aplikasi Motorola Driving Assist Memungkinkan Balas SMS Lewat Perintah Suara BELUM lama ini, Motorola merilis sebuah update yang akan meningkatkan kemampuan aplikasi Driving Assist dan memudahkan para penggunanya ketika sedang mengemudi. Salah satu fitur terbaik dalam update ini adalah kemampuan untuk membalas SMS yang masuk murni lewat perintah suara, tanpa perlu menggunakan tangan Anda sama sekali. Seperti dilansir Phandroid, sebelumnya

aplikasi ini hanya akan membuka SMS lalu membacakannya untuk Anda. Namun, dengan update kali ini, tangan Anda tak perlu lagi meninggalkan setir mobil dan Anda hanya perlu mengucapkan lisan Anda saja untuk kemudian diproses oleh aplikasi. Selain kemampuan ini, Motorola juga menambahkan kemampuan untuk mengaktifkan aplikasi musik favorit Anda begitu Anda mulai mengemudi.

Sayangnya aplikasi ini hanya tersedia untuk para pengguna Motorola DROID Ultra, Motorola DROID Maxx, Motorola DROID Mini dan Motorola Moto X saja. Jika Anda merupakan pengguna dari salah satu ponsel tersebut dan masih belum sempat mencobanya, langsung saja download aplikasi Motorola Driving Assist via Google Play Store, gratis! *

Nokia Normandy dengan Android KitKat akan Bawa Tampilan Metro UI Mirip Windows Phone AKUN Twitter evleaks kembali membocorkan kabar mengenai ponsel Android Nokia. Kali ini evleaks memposting sebuah tweet yang berisi sebuah gambar render yang diklaim adalah penampakan dari Nokia Normandy, ponsel yang disebut-sebut sebagai ponsel Android pertama dari Nokia. Seperti dilansir wmpoweruser, gam-

bar tersebut menunjukkan bahwa walaupun Nokia menggunakan sistem operasi Android, kemungkinan Nokia tetap akan setia dengan user interface kotak-kotak ala Windows Phone, yakni Metro UI. Selain terungkapnya Metro UI di Nokia Normandy, terungkap pula bahwa ponsel ini akan dibekali dengan kemampuan dual-SIM.

Menurut rumor yang beredar, Nokia Normandy punya spesifikasi berupa prosesor Qualcomm Snapdragon 200, layar 4 inci FWVGA, kamera utama 5 MP, dan menjalankan Android 4.4.1 KitKat. Ponsel yang diyakini berharga terjangkau ini disebut-sebut bakal meluncur pada ajang MWC 2014. *

Penerbit: PT Bali Post. Pemimpin Umum: Srianti. Penanggung Jawab/Pemimpin Redaksi: Made Suyasa. Koordinator Liputan/Redaksi: Nyoman Sarmawa dan Suja Adnyana Anggota Redaksi: Suasta, Arnata, Ngurah Manik, Suardika, Wirnaya, Suarjaya, Gunawan, Widagda. Desain Grafis: Supatra, Budi Adnyana, Supardita. Kantor Redaksi: Gedung Pers Bali K. Nadha, Jalan Kebo Iwa 63 A Denpasar 80116. Telepon: 0361- 416676, 416656, 416657. Fax: 0361- 416659. Perwakilan Jakarta : Jl. Palmerah Barat 21F Telp. 021-5357602. Perwakilan Surabaya: Permata Darmo Bintoro 22-23, Jln. Ketampon Surabaya, Telp. 031-5668432, Fax. 031-5675240. Manajer Iklan: Dewa Budiyasa. Manajer Sirkulasi: Budiarta. Bagian Informasi, Iklan dan Langganan: 0361 - 416676 atau 0816574128. Harga Langganan: Rp 20.000/bulan. Harga Eceran: Rp 5.000/eks. Redaksi menerima sumbangan artikel atau tulisan. Setiap artikel harus dilengkapi dengan identitas yang jelas dan dikirim ke email:info@gadget-star.com

pat melalui port USB dan kabel yang sudah tersedia. Selain dengan kabel auxiliary, Rock Out2 juga bisa terhubung dengan perangkat lain via bluetooth untuk pengalaman memainkan musik dengan kendali secara wireless. Selain Rock Out2, Goal Zero juga mengenalkan Sherpa 100 Power Pack, perangkat pengisi daya portabel yang merupakan generasi lanjut pemenang penghargaan CES Sherpa 50. Sherpa 100 sangat ringan dan bisa mengisi daya baterai perangkat mobile melalui USB berkecepatan tinggi. Perangkat ini ditawarkan seharga 349,99 dolar. Sementara itu, speaker Rock Out2 yang akan tersedia mulai awal musim panas tahun ini dijual ritel dengan harga 129,99 dolar. Goal Zero akan menyumbangkan sebagian keuntungan bisnisnya untuk lembaga non-profit TIFIE di Republik Kongo. *ant

Mophie Space Pack

Case iPhone 5s dengan Tambahan Baterai 1.700 mAh PAMERAN CES 2014 juga dimeriahkan para produsen aksesori smartphone, dan Mophie tak mau ketinggalkan untuk memamerkan produk terbaru mereka. Untuk pameran kali ini, Mophie memperkenalkan sebuah produk case multifungsi baru untuk iPhone 5s, yakni Space Pack. Seperti dilaporkan BGR.com, uniknya case pelindung ini telah dilengkapi dengan sebuah baterai eksternal berkapasitas 1.700 mAh plus built-in storage dengan pilihan 16/32GB untuk memberikan tambahan memori di iPhone. Untuk mengakses konten yang disimpan di memori Space Pack, Anda bisa men-download sebuah aplikasi pendamping bernama Space di App Store. Jika Anda ingin mengaksesnya via komputer, Anda juga bisa menggunakan kabel Lightning reguler untuk mengaksesnya. Memori dalam Space Pack ini akan bisa digunakan untuk menyimpan foto dan video, termasuk mem-backup file-file dari aplikasi Camera Roll di iPhone, musik, film, berbagai macam file dan dokumen, lengkap dengan dukungan untuk AirPlay & AirDrop. Jika Anda berminat, Anda bisa mulai memesan Space Pack via website Mophie di mana versi 16 GB dibanderol 150 dolar dan versi 32 GB dibanderol 180 dolar. Space Pack dijadwalkan siap dikirim pada para pemesan mulai tanggal 14 Maret 2014. *

LG Kenalkan Lifeband Touch dan Heart Rate Earphones LG akan mengenalkan dua perangkat pemantau kesehatan di ajang Consumer Electronics Show (CES) 2014 di Las Vegas, AS, yakni gelang LG Lifeband Touch dan Heart Rate Earphones. Kedua perangkat bisa dihubungkan dengan perangkat lain, seperti smartphone, sehingga pemantauan kesehatan seseorang dapat dipantau dengan mudah lewat Lifeband Touch dan sepasang speaker mini di telinga. Lifeband Touch yang berbentuk gelang itu dilengkapi

layar sentuh OLED, yang menurut LG dalam siaran persnya, bisa untuk

melihat waktu, biometrik, telepon masuk, dan pengontrol musik. Bukan cuma itu, Lifeband Touch juga bisa memantau aktivitas kebugaran pengguna dengan mengukur jarak jarak, kecepatan, dan jumlah langkah kaki pengguna saat lari atau berjalan, kemudian kalori yang dikonsumsi, dan perkiraan kecepatan. “Semua informasi ini ditampilkan dengan sentuhan jari pada layar OLED,” kata LG. Lifeband Touch bisa terhubung dengan smartphone Android maupun iOS Apple, mengirimkan data, dan mudah digunakan dengan aplikasi LG Fitnes atau sejumlah aplikasi kesehatan pihak ketiga seperti MyFitnessPal, RunKeeper, atau MapMyFitness. Sementara LG Heart Rate Earphone, yang berfitur teknologi sensor PerformTek, bisa mengukur sinyal aliran darah, detak jantung, dan konsumsi oksigen maksimal (VO2 max). “Keunikan wearable devices kami itu adalah bahwa keduanya tidak hanya dirancang untuk latihan butalso sehari- hari di kantor atau di sekitar rumah. Dengan Lifeband Touch, Anda bisa menerima panggilan (telepon) dan teks pemberitahuan yang dikirim dari smartphone Anda, sementara Heart Rate Earphone dengan senang memutar musik sepanjang hari bahkan ketika Anda tidak berolahraga. Ini jauh lebih dari sekadar perangkat kebugaran,” kata Wakil Presiden Eksekutif Divisi Bisnis Baru LG, Jim Clayton. Lifeband Touch dan Heart Rate Earphones akan tersedia di Amerika Serikat mulai pertengahan tahun ini, dan akan diikuti di pasar-pasar lain di seluruh dunia. LG tidak menyebut berapa harga dua perangkat tersebut. *ant


17 - 23 Januari 2014

Game Petualangan Ninja Shadow Blade segera Rilis untuk iOS dan Android NINJA atau Shinobi adalah seorang yang terlatih dalam seni Ninjutsu. Selain pandai menyusup, seorang ninja juga dibekali keterampilan untuk membunuh seperti yang bisa Anda lihat melalui video gameplay Shadow Blade. Dengan memanfaatkan kepopuleran ninja, Dead Mage siap merilis Shadow Blade untuk perangkat iOS dan Android, termasuk Ouya. Seperti dilaporkan Deadmage, Shadow Blade adalah game 2D dengan animasi keren dan grafis menarik. Di dalam permainan Shadow Blade Anda akan bermain sebagai ninja muda yang bernama Kiro. Di dalam petualangannya, ninja muda Kiro bertugas menemukan ajaran-ajaran kuno

dari gurunya agar bisa menjadi Shadow Blade. Tentunya ada berbagai aksi menarik sekaligus ada banyak rintangan yang harus Kiro dihadapi sebelum bisa menjadi Shadow Blade. Shadow Blade dijadwalkan akan rilis di App Store dan Google Play Store pada Februari mendatang. *

Razer Umumkan Project Christine

Konsol PC Gaming Modular yang Mudah Di-”upgrade” PlayStation 4 Hadir di Indonesia KONSOL game terbaru PlayStation 4 resmi diluncurkan Sony Indonesia, belum lama ini. Berapa harganya? Hiroyuki Oda, Sony Computer Entertainment Japan Asia Deputy President mengatakan bahwa Sony merilis konsol game terbaru di Indonesia secepat mungkin untuk memuaskan para gamer di Tanah Air. “Kami merilis PS4 di Indonesia tidak sampai sebulan dari rilis di negara Asia lain seperti Malaysia, Taiwan, Hongkong. Ini adalah usaha keras kami untuk menghadirkan produk resmi untuk gamer Indonesia secepatnya,” kata Hiroyuki Oda di Jakarta, belum lama ini. Tidak hanya itu, perlengkapan PS4 juga turut diluncurkan, seperti

DUALSHOCK Wireless Controller dengan pilihan warna Magma Red dan Wave Blue, PlayStation Camera, DUALSHOCK Charging Station dan PS4 Vertical Stand. Dengan perlengkapan tambahan, para gamer dapat merasakan pengalaman bermain game yang lebih menarik. PS Camera, misalnya, menyediakan konten augmented reality lewat The Playroom yang telah di-install di PS4. Sony juga menyediakan beberapa paket bundle seperti PS4 dengan PS Camera, PS4 dengan software Battlefield 4, PS4 dengan software Killzone Shadow Fall, dan PS4 dengan Sony Bravia W-series. PS4 dibanderol sekitar Rp 6.999.000. *ant

MENGINJAK hari ke-3 dari ajang pameran CES 2014, ganti produsen gaming hardware Razer untuk mengumumkan produk terbaru mereka yang telah dikembangkan selama dua tahun, Project Christine. Seperti dilaporkan TheVerge, konsol yang mengusung konsep modular ini merupakan sebuah konsol yang canggih, mudah dimodifikasi dan sama sekali tidak berisik. Keunggulan utamanya adalah kemampuan untuk mudah dimodifikasi, sebuah fitur yang jelas sangat menarik bagi para gamer PC yang tak terlalu paham cara perakitan PC gaming canggih. Konsol ini pada dasarnya merupakan tumpukan rak yang didesain futuristis di mana pengguna akan bisa memasang kombinasi modul dari GPU, CPU, memori dan berbagai komponen lain yang kemudian akan bisa tersinkronisasi secara otomatis. Masingmasing modul akan langsung dilengkapi dengan sistem pendingin dan juga peredam secara built-in,

tanpa tambahan kabel sama sekali. Masing-masing modul akan bisa dijual secara terpisah baik oleh Razer ataupun vendor lain, walaupun Razer masih belum merencanakan sejauh itu. Project Christine juga dirancang untuk bisa menjalankan beberapa OS sekaligus. Project Christine ini masih dalam bentuk prototype, dan sengaja dipamerkan oleh Razer untuk memancing respons para gamer apakah mereka menyukainya. Dua tahun lalu Razer memamerkan prototype Project Fiona, dan setahun kemudian mereka merealisasikannya menjadi Razer Edge. Melihat sejarah tersebut, maka jangan kaget kalau Project Christine ini akan bisa direalisasikan dalam waktu setahun ke depan (dengan catatan prototype ini mendapat sambutan yang baik dari para gamer tentunya). *

Huawei Umumkan Tron, Konsol Game Mini Berbasis Android

JIKA Samsung punya Android wireless GamePad controller, maka Huawei punya Tron, sebuah

konsol game mini berbasis Android. Perangkat yang dipamerkan di ajang tahunan CES ini direncanakan untuk

rilis pada Mei mendatang dengan harga sekitar 120 dolar AS atau Rp 1,4 juta. Seperti dilaporkan pcmag.com, apa yang menarik dari mini konsol ini? Selain harga yang murah, Tron juga memiliki nilai jual lain, yaitu dapat memainkan sejumlah game yang tersedia pada platform lain, termasuk PlayStation 3, PC dan NDS. Sayangnya, konsol ini tampaknya hanya akan tersedia di Cina untuk beberapa waktu mendatang.

Jika Anda merasa tidak asing dengan konsol game berbasis Android, mungkin nama Ouya akan mengingatkan Anda. Ya, proyek yang digagas 2012 silam ini akan mendapatkan pesaing. Tron sendiri didukung Tegra 4 processor dari NVIDIA dengan 2 GB sistem memori dan internal storage 16 GB/32 GB. Konsol mini ini akan terhubung ke sebuah TV set melalui HDMI dan pengguna menavigasi onscreen action dengan sebuah

controller pendamping yang memiliki touchpad berbentuk lingkaran di bagian atas. Konsol game ini menjalankan Android 4.2.3 dan support 802.11ac Wi-Fi dan Bluetooth 3.0 untuk menghubungkan controller. Terdapat juga USB 3.0 port dan standar 3.5 mm audio output jack untuk headphone. Tron memiliki desain berbentuk silinder, tersedia dalam varian hitam dan putih. * Penerbit : PT Bali Post


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.