Majalah Sahabat Mizan Amanah (edisi Maret 2013)

Page 1


Memberikan Yang Terbaik Untuk Anak Yatim dan Dhuafa Adalah Komitmen Kami Komitmen ini kami lakukan secara terus-menerus dan berkesinambungan. Salah satunya adalah rencana kami untuk membangun Orphan Village (Kampung Yatim) yang merupakan sebuah kompleks anak yatim terpadu. Di dalamnya terdapat rumah sehat, sekolah khusus anak yatim, tempat bermain, kantin sehat, masjid, serta fasilitas penunjang lainnya. Orphan Village bakal dibangun di atas tanah wakaf seluas lebih dari 7.000 m2 yang belokasi di daerah Cisarua, Kab. Bandung Barat, Jawa Barat. Salah satu tujuan Orphan Village adalah keinginan Mizan Amanah untuk menempatkan posisi anak yatim kepada fitrahnya, yaitu memiliki orang tua seperti anak-anak lainnya. Dengan konsep seperti ini, diharapkan perkembangan anak dapat diperhatikan secara lebih baik, baik dilihat dari segi psikologis, pendidikan, serta dari perkembangan pertumbuhan anak. Kepedulian Anda adalah harapan dan solusi bagi kami di dalam mewujudkan impian dan citacita anak yatim di seluruh Indonesia.

Salurkan Kepedulian Wakaf Anda Melalui Rekening

Kantor Pusat

BCA Bank Muamalat

: 139 300 0001 : 1010 038 415 3000 000 000 Bank Mandiri : 128 000 623 5151 Bank Mandiri Syariah : 727 575 7472

Jl. Kesehatan Raya No. 16 Bintaro - Jakarta Selatan

T. (021) 7388 6407

www.mizanamanah.org


12.045 lebih jumlah anak yatim dan dhuafa yang telah tersantuni oleh Mizan Amanah hingga akhir 2012 Kepedulian Anda adalah solusi yang menjamin mereka tetap semangat dan tersenyum menggapai masa depan...

Salurk an Kepedulian Anda Melalui Rekening : BCA 139 300 4952 (Shodaqoh) 139 304 0002 (Zakat) 139 300 0001 (Wakaf )

BANK MANDIRI 132 000 653 1140 (Shodaqoh) 132 002 004 0060 (Zakat) 128 000 623 5151 (Wakaf )

BANK MUAMALAT 101 00 38 415 (Wakaf ) 2 000 000 000 (Zakat) 3 000 000 000 (Wakaf ) 4 000 000 000 (Shodaqoh)

BANK MANDIRI SYARIAH 727 373 7377 (Zakat) 727 575 7572 (Wakaf ) 727 777 7775 (Shodaqoh)

BANK BNI 01 520 101 18 (Zakat, Infaq, Shodaqoh)

Kantor Pusat Jl. Kesehatan Raya No. 16 Bintaro - Jakarta Selatan - Tel. (021) 7388 6407 Kantor Cabang Jl. Dr. Otten No. 3 Bandung - Jawa Barat - Tel. (022) 423 7770 Kantor Kas Jl. Jend. H. Amir Machmud No. 658 Cimahi - Jawa Barat - Tel. (022) 662 8846 Asrama Yatim • Jl. Bintaro Utama 3 Blok AP No. 50 Bintaro Raya Sektor 3 - Tangerang - Tel. (021) 735 6058 • Jl. Abdul Majid No. 8 Cipete Utara, Kebayoran Baru - Jakarta Selatan - Tel. (021) 739 6605 • Jl. Karang Tengah Raya No. 14 Lebak Bulus, Cilandak - Jakarta Selatan - Tel. (021) 765 4869 • Jl. Perumnas Raya No. B 10/3 Duren Sawit - Jakarta Timur - Tel. (021) 862 3323 • Jl. Salihara No. 15 Pasar Minggu - Jakarta Selatan - Tel. (021) 788 44732 • Jl. Danau Toba No. 143 Bendungan Hilir - Jakarta Pusat - Tel. (021) 446 40666 • Jl. Pojok Utara II No. 45 Cimahi - Jawa Barat - Tel (022) 663 0106, 665 4433

SMS Centre

w w w. m i z a n a m a n a h . o rg


Salam Kami... Assalamu'alaikum Wr Wb... Segala puji bagi Allah SWT, yang telah menciptakan makhluk-Nya, secara berpasang-pasangan ada malam ada siang, ada pahit ada manis, ada laki-laki ada perempuan, ada musim hujan ada musim kemarau, ada bawah ada atas dan seterusnya. Kemudian shalawat dan salam semoga tercurah kepada Rasulullah SAW, kepada keluarganya, kepada para sahabatnya dan juga kepada kita sebagai umatnya yang mengikuti sunnahnya hingga akhir zaman. Di bulan edisi Maret 2013 kali ini, majalah Sahabat Mizan Amanah tak henti-hentinya selalu berusaha memberikan yang terbaik untuk para pembaca. Dari pandangan dan penilaian para pembacalah, kami bisa terus berkarya dan berkontribusi positif bagi kemajuan umat. Di tanggal 8 Maret yang dikenal dengan Hari Perempuan Internasional ini, Sahabat Mizan Amanah mengajak para pembaca untuk merenungi arti strategis wanita di dalam kehidupan berkeluarga, kehidupan sosial dan dalam kehidupan bernegara, sebuah peran yang lebih luas lagi. Tak lupa kami pun berkesempatan berbincang dengan salah seorang figur wanita inspiratif, Cici atau kita lebih kenal dengan julukan Cici ‘Tegal’. Seorang komedian yang juga aktif di dalam dunia sosial, kemasyarakatan, dan bisnis. Simak cerita tentang kesehariannya juga pendapatnya tentang perkembangan generasi muda di Indonesia. Pada kesempatan edisi kali ini, kami pun merasa perlu untuk menyuguhkan tips yang berhubungan kesuksesan. Yaitu bagaimana meraih kesuksesan dalam berusaha, tentunya terinspirasi dari junjungan kita, Nabi Muhammad SAW. Apa saja tips-tips mujarabnya? Jangan lewatkan bahasannya di rubrik Tips edisi kali ini. Dan bagi Anda yang menyukai bahasan sains, di edisi kali ini, rubrik Inspirasi Islam akan membahas aspek sains tentang fenomena turunnya hujan yang ternyata juga telah dijelaskan dalam Al Quran. Selamat membaca! Wassalamualaikum Wr Wb...

RESENSI 14 ISLAMIC PARENTING 16 TIPS 18 EDU NEWS 26 INFO CSR 30 INFO NIAGA 32 ANJANGSANA 34 FIGUR 36 INTERMEZZO 37 TAUSYIAH 38 SISIPAN INFO MIZAN AMANAH MEDIA SILATURAHMI MIZAN AMANAH

Redaksi Pemimpin Umum Andri Yanto, SHI Pemimpin Redaksi Dede Sutisna Redaktur Pelaksana Stefana Hendra Koordinator Liputan Agus Setiadi Redaktur Eka Kartika Redaksi Larbi L. Sahal, Mira Masfufah, Fikar Azmy (Foto), Singgih Supriyadi (Foto), Sadi Samsudin Kreatif dan Desain Stef, Nurhadi Kontributor Herdanto Adi Sarwoko, Rhino Sethlestath (Bali) Sirkulasi dan Distribusi Dodi, Yiyi Keuangan Deni W, SE Edukasi dan Inspirasi Bagi Generasi Publisher : Mizan Amanah - Yatim & Dhuafa Jl. Kesehatan Raya No. 16 Bintaro Jakarta Selatan T. 021 7388 6407

ISSN

4

: 2337 - 3555

Sahabat Mizan Amanah

Redaksi menerima sumbangan/kontribusi berupa artikel yang bersifat inspiratif, edukatif dan sesuai dengan rubrikasi dan profil pembaca majalah Sahabat Mizan Amanah. Artikel ditulis dengan panjang 2 (dua) halaman Microsot Word (font: Times New Roman, size: 10 pt, leading: 1,5). Artikel dilengkapi dengan ilustrasi foto/gambar (300 dpi, ukuran 1:1 atau lebih). Artikel dan foto/gambar yang dimuat akan memperoleh honorarium. Artikel dan foto/gambar dapat dikirim ke: redaksi.sahabat.mizanamanah@gmail.com Isi di Luar Tanggungjawab Percetakan


Hal.

6

Cici ‘Tegal’ Memberdayakan Kaum Dhuafa Menurut komedian Cici ‘Tegal’, Allah menciptakan banyak sekali rezeki di dunia ini dan semua tergantung dari manusia apakah mereka mau berusaha atau tidak. Itulah mengapa Cici sekarang giat berbisnis online, bisnis masa depan yang kini lagi booming. Selain berbisnis, Cici pun aktif di kegiatan sosial dan kegiatan entertainment. Baca ulasan lengkapnya di rubrik Sosok kali ini.

Hal. Tips Meraih Sukses

18

10

Hal.

Sukses adalah dambaan setiap orang. Untuk mencapai sukses tentu saja tidak mudah. Tak jarang, kegagalan lebih mudah ditemui ketimbang kesuksesan. Bagaimana kiat-kiat meraih sukses? Simak di rubrik Tips kali ini.

Hal.

Muslimah Dambaan Islam, Agama Kasih Sayang Wanita di masa sebelum Islam ada hanya menjadi budak pemuas nafsu, dijajah, dan dihina. Namun tatkala Islam datang, kedudukan wanita sungguh mulia. Wanita muslimah solehah adalah dambaan surgaNya Allah SWT. Bagaimana figur seorang muslimah dambaan? Rubrik Fokus edisi kali ini akan menjawabnya.

36

Armand Maulana

Hal.

16

Apa harapannya di masa depan? Bagaimana tips-nya di dalam mewujudkan mimpinya? Simak ungkapannya di Figur edisi kali ini.

ASI, Anugrah Allah SWT Semua sudah tahu, bahwa kandungan yang ada di dalam ASI tak tergantingkan oleh susu formula yang paling canggih sekalipun. Lantas apa hubungannya ASI dengan kerja tim bareng sang suami? Simak ulasannya di rubrik Islamic Parenting kali ini.

Maret 2013

5


SOSOK

Cici ‘Tegal’

Memberdayakan Kaum Dhuafa Bagi Cici Tegal, Allah menciptakan banyak sekali rezeki di dunia ini dan semua tergantung dari manusia apakah mereka mau berusaha atau tidak. Ditemui di tengah-tengah kesibukannya mengelola bisnis online, wanita dengan nama asli Sri Wahyuningsih ini menceritakan semua kegiatan sosial dan bisnisnya selain kegiatan di dunia entertainment. 6

Sahabat Mizan Amanah


SOSOK


SOSOK Assalamu’alaikum mbak Cici, sudah lama tidak keliatan di TV, apa kesibukan Mbak Cici saat ini? Kesibukan saya, saat ini adalah mencoba bisnis baru sekaligus menjalankan aksi sosial. Semua saya jalankan dengan sistem online. Selain itu, saya bersama-sama teman pengajian juga sedang mencoba membuat program TV yang menyoroti Keindahan alam Indonesia. Karena selama ini kami melihat di Discovery Channel, alam Indonesia di-explore sebegitu dalamnya. Namun, jarang disebutkan nama tempat dan negaranya. Oleh karena itu, saya bersama teman-teman mencoba untuk membuat program sejenis. Namun, dengan cara yang berbeda. Sudah ada dua tempat yang kami kunjungi yaitu Raja Ampat dan Wakatobi. Jika mereka mengambil gambar di siang hari, maka kami mengambil gambar di malam hari dan itu sungguh sangat indah membuat saya menyebut asma Allah berkali-kali. Bisa diceritakan tentang sistem online yang digunakan untuk aksi sosial dan bisnis? Saya bekerjasama dengan teman-teman blogger untuk membantu menyebarkan info mengenai seseorang yang membutuhkan bantuan untuk berobat. Awalnya, hanya satu orang dan sekarang sudah puluhan orang. Alhamdulillah, orang-orang yang saya temui dengan sukarela memberikan biaya pengobatan yang jumlahnya tidak sedikit. Seperti akhir-akhir ini ada seorang anak yang membutuhkan bantuan karena memiliki kelainan hydrocephalus (kepala besar) dan harus segera di operasi. Maka, saya memasang foto anak tersebut di blog dan disebarkan melalui jaringan blogger di Indonesia. Alhamdulillah, sumbangan yang terkumpul cukup untuk membayar biaya operasi

8

Sahabat Mizan Amanah

sekaligus modal usaha untuk keluarganya yang tidak mampu. Berarti selain bidang sosial, mbak Cici memberikan konsultasi usaha? Oh, bukan saya yang memberikan konsultasinya. Saya hanya membuka jalan untuk mereka membuat usaha seperti warung mie instan ada juga warung sembako. Untuk konsultasi wiraswasta dan cara berdagang yang benar, saya dibantu oleh teman-teman untuk memberikan pengarahan kepada mereka karena jangan sampai usaha yang mereka jalani rugi terus. Ada juga yang orangtuanya dhuafa, pemulung, dan tinggal di lingkungan TPA (tempat

pembuangan akhir), maka saya membuat bank sampah. Di situ saya menampung semua barang yang bisa diolah dan dijadikan uang. Seperti sampah sisa-sisa bungkus sachet, kaleng-kaleng susu, maupun sampah kertas. Mbak Cici terjun langsung ke tempat pembuangan akhir (TPA) tersebut? Iya dong, karena saya juga harus mensosialisasikan program saya ini kepada masyarakat yang tinggal di wilayah tersebut. Tidak mudah, namun saya tidak


SOSOK ada menyerah. Awalnya, saya memberikan mereka contoh, jika mereka mau menanam cabai, maka mereka tidak perlu membeli cabai untuk makan. Kalau mereka beralasan tidak punya wadah atau pot yang bisa digunakan, maka mereka bisa menggunakan kaleng bekas. Dan jika mereka tidak punya kaleng bekas, maka mereka bisa menggunakan plastik untuk menanamnya. Jadi, bagi saya tidak ada alasan bagi mereka untuk bilang tidak punya uang karena miskin. Allah itu menciptakan alam untuk kebutuhan hidup manusia, sekarang tinggal manusianya yang menggunakan alam itu dengan sebaik-baiknya. Indonesia itu kaya lho, semua bisa digunakan selama kita mau berusaha dan rajin. Dan yang terpenting, dari pengalaman saya berwiraswasta, kita harus mengetahui metode usaha yang akan kita jalankan. Tanpa metode yang jelas, sudah pasti hasilnya tidak akan bagus. Untuk pemberian bantuan sosial, biasanya mbak Cici dapat info darimana dan apakah ada syaratsyarat tertentu bagi mereka yang membutuhkan bantuan tersebut? Biasanya saya mendapatkan info dari teman-teman pengajian dan juga dari teman-teman blogger. Untuk syarat tertentunya gak ada, selama mereka dari keluarga tidak mampu, maka akan kita bantu. Dan untuk sekarang, kita agak terbantu dengan adanya kartu sehat yang ditetapkan oleh pak Jokowi meskipun masih bertahap itu sudah sangat membantu. Saat ini, saya sedang mencoba menjalin kerjasama dengan salah satu rumah sakit untuk membantu masyarakat yang tidak mampu dan membutuhkan pengobatan yang serius. Bisa diceritakan tentang kelompok pengajian mbak Cici? Pengajian saya bernama Orbit yang berarti kemanapun kita melangkah, maka harus kembali ke Orbit. Oleh karena itu, pengajian orbit terdiri dari wanita-wanita yang memiliki pekerjaan dan latar

FOTO-FOTO : STEF

belakang yang berbeda, mulai dari politikus, artis, penyanyi hingga ibu rumah tangga biasa. Di Orbit ini, kami bukan hanya sekedar belajar ilmu agama, tapi juga saling membantu dan sharing berbagai hal. Dari mulai masalah rumah tangga hingga masalah sosial dalam masyarakat. Alhamdulillah, di pengajian kita ini, hubungannya sudah seperti saudara, saling membantu lah. Misalnya, kita membuat acara amal dengan cara melelang baju-baju teman-teman artis dan uangnya kita sumbangkan. Selain itu, kita juga belajar untuk menjadi wanita mandiri yang mampu membantu perekonomian keluarga. Namun, tetap menjalankan kodratnya sebagai ibu rumah tangga. Bagaimana pendapat mbak Cici mengenai wanita Indonesia saat ini? Menurut saya, wanita-wanita Indonesia sudah cerdas-cerdas, sudah pinter-pinter. Namun, sayangnya banyak dari mereka kebablasan. Seperti, banyak wanita yang sekarang memiliki penghasilan lebih tinggi dari suaminya lantas minta cerai dengan alasan suami tidak mampu lagi menafkahi. Itu kan alasan yang dibuatbuat, kalau dia paham sebenarnya kesuksesan yang dia raih kan juga atas ijin dan ridho suaminya. Nah, alhamduliilah, di Orbit ini kita selalu diingatkan akan hal itu, makanya meskipun anggota pengajian kita ada yang punya masalah seperti itu, tapi tetap bersama. Apa sih yang mbak Cici lihat dari perkembangan generasi muda di Indonesia? Perkembangan anak muda di Indonesia sangatlah cepat. Mereka hebat-hebat, kreatif dan juga pintar. Hal itu mungkin disebabkan oleh perkembangan teknologi juga sehingga wawasan mereka juga maju dengan pesatnya. Namun, sayangnya banyak dari mereka yang kepancing gaya hedonisme sehingga semuanya ingin diraih dengan cara instan tanpa proses dan kerja keras. EKA

BIODATA : Sri Wahyuningsih (Cici ‘Tegal’) : 19 Desember 1961 : Doa Yang Mengancam (2008) Menebus Impian (2010) Ratu Kostmopolitan (2010) Sule, Ay Need You (2012) Sinetron : Ngelaba Jin Dan Jun Kiamat Sudah Dekat Hidayah Warung Tegal Nama Lahir Film

Maret 2013

9


FOKUS

10

Sahabat Mizan Amanah


FOKUS greenyazzahra.wordpress.com

Wanita di masa sebelum Islam ada hanya menjadi budak pemuas nafsu, dijajah, dihina, bahkan tak jarang disamakan dengan setan sebagai pengganggu atau penggoda. Pendek kata, wanita tidak mendapat haknya, kerapkali disamakan dengan barang sehingga bisa diwariskan dan diperjual belikan. Di tanah Arab, seorang ayah akan merasa malu bila istrinya melahirkan seorang anak perempuan, sehingga mereka akan tega mengubur anaknya hidup-hidup untuk menutup rasa malu.

FIKAR

Muslimah Dambaan atkala agama Islam yang dibawa Nabi Muhammad datang, kebiasaan dan persepsi buruk ini pun menghilang. Islam dan Nabi Muhammad mengangkat kedudukan wanita, bahkan memuliakannya. Hal ini bisa disimak dalam beberapa haditsnya. Salah satunya: “Sesungguhnya Allah mengharamkan padamu durhaka kepada ibu dan mengubur hidup-hidup anak perempuan.” (HR Bukhari). Dengan kedudukan wanita yang begitu mulia, pada masa kini, tak banyak wanita yang menyadarinya. Bahkan, sebagian dari mereka cenderung lebih suka menempatkan diri sebagai perhiasan dunia yang indah, menyilaukan dan melenakan siapa pun yang melihatnya. Kebanyakan mereka ingin tampil menjadi sosok cantik yang mempesona. Mereka pun berani mengubah penampilan fisik aslinya. Wanita yang merasa berkulit hitam berusaha memutihkan kulitnya dengan kosmetik pemutih. Wanita yang pesek ingin mancung dan berupaya memancungkan dengan beragam cara mulai dari cara konvensional hingga operasi plastik. Wanita yang gemuk pun ingin melangsingkan tubuhnya dengan beragam cara. Walaupun

kadang cara-cara itu malah membuatnya jatuh sakit baik fisik maupun non-fisik. Kedudukan yang mulia bagi wanita saat ini adalah seperti wanita dalam dunia iklan. Wanita ‘mulia’ itu adalah wanita yang cantik dengan kulit putih, rambut digerai, tubuh semampai, dan sebagainya. Sadarilah bahwasanya wanita mulia itu bukan merujuk pada kecantikan fisik semata. Terlebih lagi, kecantikan yang hanya terpancar secara lahir, kecantikan yang sebenarnya adalah apa yang terpancar dari dalam batin seorang wanita yang pada gilirannya bisa menempatkan dirinya menjadi wanita yang solehah. Hal ini bisa disimak dalam hadist yang diriwayatkan Ibnu Majah: “Dunia ini adalah perhiasan, dan sebaik-baik perhiasan adalah wanita solehah.”

“Dunia ini adalah perhiasan, dan sebaikbaik perhiasan adalah wanita solehah.” (HR. Ibnu Majah)

Oleh karenanya, setiap wanita semestinya berupaya untuk melakukan beberapa hal agar bisa menjadi wanita solehah. Pertama, sebagai seorang hamba Allah SWT, seorang wanita harus beriman kepada Allah SWT. Ia senantiasa berusaha untuk selalu mentaati perintah dan menjauhi larangan Allah SWT. Kedua, sebagai seorang yang dikenal memiliki perasaan halus, seorang wanita harus memiliki sifat sabar, penyayang, dan mempunyai sifat malu. Ketiga, dalam kondisi kekinian, seorang wanita harus memiliki kecerdasan bukan hanya IQ, tapi juga kecerdasan spritual dan kecerdasan emosional. Keempat, seorang wanita senantiasa menjaga kehormatan dirinya dan selalu bersyukur. Sejatinya, dalam kondisi kekinian, apapun posisi dan kedudukan seorang wanita dalam pekerjaannya, kaum wanita harus senantiasa sadar bahwasanya jangan sampai posisi dan kedudukan seorang wanita dalam pekerjaannya pada era modern ini yang kerapkali ‘atas nama tuntutan zaman’ membuat fitrah kewanitaannya berkurang. Terlebih lagi, bisa menjauhkan dirinya menjadi seorang muslimah yang solehah atau muslimah idaman. AS - dari berbagai sumber Maret 2013

11


FOKUS

Ciri Wanita Sholehah RASULULLAH Shallallaahu 'alaihi wa Sallam bersabda: “Perempuan itu dinikahi karena empat hal, yaitu: harta, keturunan, kecantikan, dan agamanya. Dapatkanlah wanita yang taat beragama, engkau akan berbahagia.� (Muttafaq Alaihi dan Imam Lima). Di dalam Islam, wanita yang baik disebut wanita solehah, baik ketika masih kanakkanak, dewasa, berkeluarga menjadi istri, dan ibu. Lalu, apa sih ciri-ciri wanita sholehah? Beberapa ciri yang umum dari akhlak wanita sholehah adalah: 1. Sebelum menikah, wanita solehah akan selalu menjaga dirinya, ia tidak akan membuka satu hubungan khusus, kecuali jika ia mengetahui bahwa lelaki tersebut hendak meminang dirinya. Aqidah Islam, kepahaman dan akhlaq calon suami, merupakan modal dasar dari kriterianya. Wanita solehah tidak akan memperlihatkan auratnya pada kaum pria yang dilarang oleh syariat , dirinya tidak akan pula membiarkan bagian tubuhnya disentuh. 2. Dalam proses perkenalan atau ta’aruf, ia tidak akan membiarkan dirinya berduaduaan dengan kaum pria. Menjawab salam, tidak berbicara kecuali hal yang mengarah pada kebaikan. Tidak menjatuhkan kehormatan dan martabatnya dengan memberikan peluang kepada kaum pria untuk mempermainkan dirinya. Tidak meminta harta maupun barang apapun selain kesungguhan calon suami untuk mempercepat proses akad nikah. 3. Saat menikah dan setelahnya, ciri wanita sholehah tercermin dari akhlaq mereka, antara lain menerima mahar sesuai dengan kesanggupan calon suaminya, sebagaimana sabda Rasulullah SAW: “Wanita yang paling banyak berkahnya adalah mereka yang paling mudah maharnya.� (Ahmad dan Baihaqi). Senantiasa taat dan melayani suami mereka selama perintah mereka tidak

12

Sahabat Mizan Amanah

bertentangan dengan perintah agama. Mendahulukan kepentingan suami dari pada kepentingan dirinya. Dapat menjadi pendengar yang baik, lemah lembut dalam berbicara, menghibur, mendorong hati suami ketika dalam kesulitan dan kesedihan, memberikan ketenangan dalam rumah tangga, dan senantiasa memperhatikan penampilan, kebersihan, kecantikan dan menjaga kesehatan dirinya, dan istiqomah dalam beribadah. dlabellaz.blogspot.com

Ketika suami tidak di rumah, dirinya tidak akan pernah memperbolehkan lelaki yang tidak dikenal atau lelaki yang tidak disukai oleh sang suami masuk ke dalam rumahnya. Menjaga harta suami adalah bagian dari tugas istri yang solehah, mengatur harta rumah tangga dengan tidak berlebihan dan tidak juga kikir adalah hal yang dianjurkan dalam agama. 3. Menyelesaikan pekerjaan rumah tangga, menyediakan makanan yang sesuai dengan selera suami, memperhatikan seluruh kebutuhan suami, adalah bentuk pengabdian yang selalu bernilai pahala. Sebesar apapun, ia senantiasa bersyukur atas apa yang

diberikan oleh suaminya, tidak banyak mengeluh, sabar dalam menerima keterbatasan suami, tidak meminta sesuatu yang lebih dari kemampuan suaminya, menghormati orang tua suami, memperlakukan mereka dengan sikap terbaik, pemaaf dan pengertian, adalah sifat yang senantiasa ditunjukkannya.Jika ia bekerja, maka ia akan menjaga dirinya dalam pergaulan, menjauhkan diri dari perbuatan yang sia-sia, yang dapat mengantarkan dirinya dalam kemaksiatan. Memberikan sedekah kepada keluarga dari hasil pekerjaannya. 4. Saat memiliki anak, ia mendidik anakanaknya dengan baik dan mengakomodasikan mereka untuk hidup berdasarkan manhaj rabbani (sistem hidup dari Allah SWT) mendidik anak-anak untuk mencintai Al Quran dan Sunnah, menjauhi larangan-larangan-Nya dan menanamkan akidah yang benar di alam jiwa mereka dan juga mendidik anak-anak untuk menjadi kuat dan pemberani. 5. Dalam kesehariannya, ia pun rajin mencari ilmu dan berdakwah di jalan Allah. Apabila setiap wanita muslim mencari ilmu secara terus menerus, maka akan membuatnya mempunyai rasa malu dan meningkatkan ketaqwaannya, juga membuat wanita muslimah menjadi istri ideal, ibu yang penyayang dan pengatur rumah tangga yang andal. Wanita solehah adalah panutan dari anak-anaknya, mereka akan memberikan teladan yang terbaik bagi anak-anaknya, sabar dalam mendidik anak, tidak mengeluarkan perkataan yang tidak patut di contoh oleh anak-anak. Kesolehan itu, tentunya, tidak datang sendirinya, tetapi memiliki proses dan calon wanita solehah tentunya akan memilih lelaki pilihan Allah, yang bisa bersama-sama mengantarkan dirinya melalui proses tersebut agar mencapai keberkahan dalam kehidupan dunia dan akhirat dan menempatkannya dirinya sebagai wanita yang solehah.


FOKUS

Aisyah Figur Wanita Idaman fatpagan.blogspot.com

SAAT ini, sangat sulit menemukan sosok wanita idaman versi Islam. Era modern dimana isu gender terus dikumandangkan, cukup bijak kiranya untuk memotret sosok bernama Siti Aisyah, istri Nabi Muhammad SAW. Sosok wanita pendamping Nabi yang setia. Beliau berjuang bersama Rasulullah menyiarkan Islam pada periode permulaan dan mendampingi Nabi sampai wafat. Dalam artikel yang ditulis Prof. Dr.H. Mohammad Baharun, Guru Besar Sosiologi Agama, menyebutkan bahwasanya Aisyah binti Abi Bakar Shiddiq ra inilah istri Nabi Muhammad SAW yang menonjol sesudah Khadijah binti Khuwailid. Ia menjadi sangat istimewa bukan saja karena semangat beliau yang tinggi dalam berdakwah dan kesederhanaannya. Aisyah seperti ayahandanya, Abu Bakar yang dermawan, cerdas, anggun, dan taat juga sumber agama bagi para pemuka sahabat yang lain. Aisyah juga perawi utama dari kalangan wanita untuk hadis-hadis Rasululah SAW. Syekh Sulaiman an-Nadawi (saudara ulama besar Abul Hasan al-Nadawi, Lucknow, India) menulis buku berjudul ‘Hazrat Ayesha Siddiqa: Her Life and Works’ menyatakan bahwa Aisyah memiliki keunggulan sebagai pendamping pilihan Nabi Muhammad SAW yang tidak dipunyai wanita lain. Pertama, Aisyah adalah satu-satunya wanita yang dinikahi Nabi SAW dalam keadaan gadis, berdasarkan mimpi yang dihadirkan oleh Jibril pada Rasul. Kedua, beliau dididik di dalam rumah tangga (baitun nubuwwah) bersama anggota Ahl Bayt lainnya, seperti putri, menantu, dan cucunda Nabi SAW. Ketiga, acap kali wahyu turun di kamar Nabi, di tempat tidur beliau, sehingga Aisyah

melihat Jibril datang membawa wahyu. Keempat, beberapa ayat turun (asbabun nuzul) berhubungan dengan Aisyah. Kelima, kamar Aisyah dengan mimbar Nabi SAW disebut sebagai Raudhah min Riyadhil Jannah (Taman Surga), sampai kini banyak yang shalat di area ini setiap peziarah makam Nabi yang bertandang. Keenam, Nabi mengatakan langsung bahwa agar para pengikutnya mengambil sebagian agama dari Khumaira, yakni Aisyah. Ketujuh, ketika Aisyah difitnah kaum munafik dengan tuduhan keji, maka Allah sendiri yang menyucikan Aisyah dari fitnah tersebut. (QS. An-Nur:11-20). Jasa Aisyah cukup besar dalam jihad fi sabilillah. Pada Perang Khandaq, beliau telah menyiapkan logistik untuk pasukan yang bertempur di bawah komando Nabi.

Sebagai ibu rumah tangga kenabian, Aisyah biasa menggiling daging sendiri, memasak, dan mengisi air. Walaupun ada pembantu, Aisyah mencuci pakaian Nabi dan baju-bajunya sendiri serta selalu menyisir rambut Nabi. Dalam rumah tangga, Aisyah sangat menyayangi putri Nabi SAW, Fatimah azZahra ra. Beliau pernah berkata, “Sepeninggal Rasulullah aku tidak pernah melihat orang yang lebih baik selain Fatimah binti Rasulullah.” Hadist riwayat Imam Turmudzi dalam alJami' seperti diriwayatkan Aisyah sendiri, menyatakan, Fatimah selalu mencium kening ayahnya dan Nabi pun demikian bila berkunjung kepada Fatimah serta beliau pun selalu duduk berdampingan dengan putri yang dicintainya itu. Maret 2013

13


RESENSI

FILM

HARI INI PASTI MENANG ISTIMEWA

Jenis Film Produser

: Drama : MEGA SETIAWATI WIDJAYA Produksi : BOGALAKON PICTURES Sutradara : ANDIBACHTIAR YUSUF Homepage : www.bogalakon.co.id TIM Nasional (Timnas) Indonesia pada 2014 lolos hingga perempat final Piala Dunia di Brasil. Gabriel Omar (Zendhy Zaen) jadi bintang dengan status top skor dengan modal 6 gol. Gabriel Omar pun jadi selebritas dan ikon baru anak muda Indonesia. Apalagi, penampilannya bersama timnas Indonesia dan klubnya, Jakarta Metropolitan, makin bersinar seusai Piala Dunia 2014 Kehidupan Gabriel Omar pun berubah, termasuk seluruh orang-orang yang ada di sekitarnya. Namun, keberhasilan pengelolaan industri sepak bola nasional, tidak melulu soal kisah manis yang terjadi di dalamnya. Gabriel Omar sebagai pesepak

bola nomor satu yang selalu menjadi buah bibir media dan masyarakat berhadapan dengan keadaan amat kompleks. Bambang Pamungkas (Ibnu Jamil) yang

ulang dari Eropa untuk membela kembali Jakarta Metropolitan, jadi mentor Gabriel Omar. Gabriel Omar juga harus berjuang menjaga kepercayaan dari bapaknya, Edi Baskoro (Mathias Muchus). Namun, dilema justru datang dari orang terdekatnya sekaligus penemu bakat besar sang bintang, coach Dimas Bramantyo (Ray Sahetapy), yang merupakan Manajer Jakarta Metropolitan. Dilema lain datang dari Andien Zulaikha (Tika Putri), yang merupakan sahabat kecil Gabriel Omar. Film ini juga menampilkan sejumlah pesepakbola pro Indonesia baik lokal maupun asing. Ada Atep dan Shahar Ginanjar (Persib Bandung), Hasim Kipuw dan Dedi Kusnandar (Arema Indonesia), Ramdhani Lestaluhu (Sriwijaya FC), Andritany (eks Persija Jakarta), Ruben Sanadi (Persipura Jayapura), Casimir Bruno (eks PSS Sleman), plus nama-nama tenar di Liga Indonesia yang lain. Ada juga eks bintang timnas Rochi Putiray. AS

ISTIMEWA

BUKU

THE ROAD TO PERSIA Pengarang : Afifah Ahmad Penerbit : Bunyan Harga : Rp.39.500,KHAZANAH Iran (Persia) sejak dulu begitu menggoda banyak pelancong dunia. Misteri kemegahan Persepolis, romantisme taman-taman penyair, keagungan kubah keemasan, eksotisme Bundaran Imam Sang Cermin Dunia, hingga keunikan rumah gua di pedalaman Iran, semuanya merupakan daya pikat negeri Persia yang dapat Anda nikmati di lembarlembar buku ini. Berbeda dengan buku-buku lainnya, ‘The Road to Persia’ tidak hanya menampilkan situs-situs wisata yang selama ini biasa dikunjungi para wisatawan mancanegara, namun buku ini lebih mengajak Anda untuk ‘berselancar’ lebih jauh sambil menikmati kekayaan sejarah, alam, dan budaya Persia yang selama ini belum terungkap. AS

14

Sahabat Mizan Amanah


RESENSI

BUKU

PENAKLUK KEMUSTAHILAN ISTIMEWA

Pengarang ISBN Halaman Harga Dimensi Penerbit

: : : : : :

Ammar Bugis 978-602-8997-57-7 xi + 180 Halaman Rp. 45.000,13.5 X 20.5 Cm Penerbit Republika

AMMAR Bugis merupakan pemuda asal Jeddah, Arab Saudi, yang memiliki darah Indonesia. Dia lahir tanggal 22 Oktober 1986. Nama Bugis diambil dari kakek Buyutnya yang berasal dari Sulawesi. Buyut Ammar, Syaikh Abdul Muthalib Bugis hijrah dari Sulawesi ke Mekah dan mengajar Tafsir di Masjidil Haram. Allah mentakdirkannya kelumpuhan total kecuali lidah dan mata sejak usianya menginjak dua bulan. Namun, hal itu semua tidak membuat seorang Ammar Bugis terjerembab dalam patah semangat. Sebaliknya, ia menulis rangkaian prestasi. Dia berprestasi di semua jenjang pendidikan, lulus dengan predikat

cum laude di jurusan jurnalistik dan menjadi lulusan terbaik di kampusnya. Dia pun menjadi

penulis dan wartawan olah raga terkenal, dan hidup bahagia bersama keluarga kecilnya, merupakan torehan tinta emas perjalanan Ammar menaklukkan keterbatasan yang pantas menjadi cermin dan inspirasi bagi kita semua. Salah satu inspirasi tersebut adalah cara pandang Ammar melihat keterbatasan, “Hidup saya dipenuhi dengan berbagai peristiwa yang saya alami agar saya dapat melampaui kekurangan fisik saya, agar saya bisa mengubah kekurangan tersebut menjadi kekuatan dan senjata yang menghantarkan saya kepada kebahagiaan,” ungkap Ammar. Selain itu, Ammar juga menambahkan, “Apa yang dilakukannya dan segala yang telah diraihnya semoga menjadi motivasi dan inspirasi, bahwa orang-orang yang berkebutuhan khusus bisa melakukan sesuatu melampaui keterbatasan yang telah Allah anugerahkan untuknya.” AS

ISTIMEWA

BUKU

BERBAGI HATI Penulis : Houtman Z. Arifin Penerbit : Noura Book Publising Harga : Rp 43.000,-

AKU mengajak tukang ojek sepeda itu makan bersama di hotel mewah. “Bapak pilih saja yang paling enak, saya yang bayar,” kataku. “Saya minum kopi susu saja. Sudah 20 tahun saya nggak meminumnya,” jawabnya. Setelah habis, kutawari segelas kopi susu lagi dan menu yang lain. Lalu dia berujar, “Yang enak dan nikmat itu yang pertama, Pak. Yang kedua dan seterusnya adalah rakus.”

Tak hanya sekali Houtman Z. Arifin merasa tercerahkan oleh orang-orang yang dia bantu. Baginya, pengamen cilik, tukang ojek sepeda, dan orang cacat yang dia temui di jalan adalah guru kehidupan. Berbagi dengan sesama adalah sumber kebahagiaan yang besar dalam hidupnya. Buku ini merupakan kumpulan kisah yang disusun Houtman Z. Arifin kala dirinya tengah bergelut dengan kanker darah. Ajal memang telah membubuhkan titik bagi napasnya, tetapi tidak bagi inspirasinya yang juga telah menginspirasi banyak orang. AS

Maret 2013

15


ISLAMIC PARENTING 123rf

Era sekarang semakin banyak susu formula beredar. Hal ini kemungkinan dipicu dengan semakin bertambahnya para ibu yang bekerja dan tak memiliki banyak waktu memberi bayinya dengan ASI atau Air Susu Ibu. Sebagian di antara mereka masih berupaya untuk memberinya saat mereka memiliki waktu walaupun tidak bisa setiap saat memberikannya kepada sang buah hati.

Air Susu Ibu Anugerah Allah SWT ejatinya, disadari atau tidak, sesungguhnya bayi yang disusui dengan ASI akan mendapatkan gizi terbaik yang tidak tergantikan bahkan oleh susu formula yang paling mahal sekalipun. Menyusui juga merekatkan jalinan cinta antara ibu dan bayinya karena dua hal. Pertama, kontak kulit dengan ibunya membuat otak bayi melepaskan hormon oksitosin atau bisa juga disebut dengan istilah ‘hormon cinta’. Hormon inilah yang membuat bayi tenang dan merasa terlindungi. Kedua, ASI mengandung 16

Sahabat Mizan Amanah

hormon koleksitokinin yang membuat bayi mudah tidur. Tak heran, bila Islam pun sedari awal mengingatkan hal tersebut. ASI adalah ungkapan kasih sayang Allah sekaligus anugerah yang luar biasa terhadap setiap bayi yang terlahir ke muka bumi. Hal bisa disimak pada firman Allah SWT dalam Al Quran, “Para ibu hendaklah menyusukan anak-anaknya selama dua tahun penuh, yaitu bagi yang ingin menyempurnakan penyusuan. Dan kewajiban ayah memberi makan dan pakaian kepada para ibu dengan cara ma’ruf. Seseorang tidak dibebani melainkan menurut kadar kesanggupannya.

Janganlah seorang ibu menderita kesengsaraan karena anaknya dan seorang ayah karena anaknya, dan warispun berkewajiban demikian. Apabila keduanya ingin menyapih (sebelum dua tahun) dengan kerelaan keduanya dan permusyawaratan, maka tidak ada dosa atas keduanya. Dan jika kamu ingin anakmu disusukan oleh orang lain, maka tidak ada dosa bagimu apabila kamu memberikan pembayaran menurut yang patut. Bertakwalah kamu kepada Allah dan ketahuilah bahwa Allah Maha Melihat apa yang kamu kerjakan” (Al Baqarah:233).


ISLAMIC PARENTING Hikmah ayat yang terkandung dalam kitab Suci Al Quran tersebut, setidaknya menekankan bahwa ASI sangatlah penting. Dan di sana juga disinggung tentang peran sang ayah, untuk mencukupi keperluan sandang dan pangan si ibu, agar si ibu dapat menyusui dengan baik sehingga jelas, menyusui merupakan kerja tim. Keputusan untuk menyapih seorang anak sebelum waktu dua tahun harus dilakukan dengan persetujuan bersama antara suami isteri dengan mengutamakan kepentingan terbaik bagi si bayi. Rentang Waktu Menyusui Ayat tersebut pun menunjukkan bahwa masa sempurna menyusui adalah 2 tahun penuh. Allah SWT sudah memberikan petunjuk yang syar’i berhubungan dengan periode menyusui. Tuntunan syariat ini

sudah diturunkan berabad-abad sebelum ada hasil penelitian yang membuktikan bahwa dua tahun pertama itu (The Golden Age) adalah masa yang sangat penting dalam pertumbuhan dan perkembangan tubuh dan otak anak. Dalam Keadaan Darurat, ASI Tetap Harus Diberikan Dalam kondisi kekinian dimana para ibu muda asyik menikmati pekerjaan dan karir, seyogianya, ASI pun patut diberikan. Bahkan, dalam kondisi yang darurat sekalipun. Hal ini bisa disimak tatkala nabi Musa AS masih bayi. Saat itu, ibunda Nabi Musa AS yang sedang dikejar tentara Firaun yang akan membunuh semua bayi laki-laki, Allah menganjurkan untuk tetap memberikan ASI (QS. Al Qashash:7). “Dan Allah memelihara antara ‘batas’ Nabi Musa dan ibunya, dengan

mencegah Nabi Musa saat bayi menyusu kepada orang lain sehingga Nabi Musa bayi tetap disusui ibunya, walaupun dalam pengawasan Firaun” (QS Al Qhashash:12). Hendaklah Diniatkan Untuk Ibadah Amru bin Abdullah pernah berkata kepada isteri yang menyusui bayinya, “Janganlah engkau menyusui anakmu seperti hewan yang menyusui anaknya karena didorong kasih sayangnya kepada anak. Akan tetapi susuilah dengan niat mengharap pahala dan ridho dari Allah dan agar ia hidup melalui susuanmu itu. Mudah-mudahan ia kelak akan bertauhid kepada Allah SWT”. Ungkapan ini paling tidak mengingatkan kaum ibu muda bahwa menyusui hendaklah diniatkan ibadah, bukan sekedar insting. Ini merupakan bentuk ‘investasi’ di dunia dan akhirat. AS - dari berbagai sumber

Tips Bagi Para Ibu Yang Sedang Menyusui 1. Jangan menjadwalkan pemberian ASI. Susuilah bayi pada saat dia meminta dan hentikan hanya setelah dia merasa cukup, sebab: • Bayi memiliki lambung yang kecil dan ASI sangat mudah diserap. Semakin muda umur bayi, semakin cepat dia merasa lapar kembali. Kapasitas produksi ASI antar ibu juga bervariasi. Semakin kecil produksi, semakin sering dan lama bayi harus disusui. Hanya bayi itu sendiri yang tahu kapan saatnya harus menyusu. • Kandungan gizi dalam ASI yang dikeluarkan selama menyusui bervariasi. Kandungan lemak pada menit-menit awal cukup rendah, lalu meningkat terus sampai menit terakhir. Bila ibu menghentikan proses menyusui sebelum saatnya, maka bayi akan kekurangan lemak dan cepat lapar kembali. • Bila menyusui dilakukan secara terjadwal, dalam tiga bulan produksi ASI akan menurun. Aktivitas menyusui merangsang keluarnya hormon prolaktin yang

memproduksi susu. Semakin sering menyusui, semakin besar prolaktin yang dikeluarkan. Bila ibu jarang menyusui, maka otomatis tubuhnya juga pelan-pelan akan mengurangi prolaktin yang bermanfaat dalam produksi ASI. • Bayi meminta menyusu bukan semata-mata karena lapar, namun juga karena kebutuhan emosional untuk disayangi dan dilindungi. 2. Bantu bayi bila menunjukkan gejala akan bersendawa (Jawa: gumoh). Sendawakan dengan menggendong tegak pada pundak dan menepuknepuk punggungnya. Dengan begitu maka udara yang terisap bersama ASI secara perlahan akan keluar. 3. Bila ASI memancar sewaktu akan disusukan, keluarkan sedikit dengan tangan untuk menghindari bayi tersedak dan menolak susu. Caranya adalah dengan menopang payudara secara lembut dan mengurut ke arah areola (pusat payudara) sambil memutar pijatan ke sekeliling kuadran payudara. Kemudian, tekan areola dengan ibu

jari dan jari-jari untuk mengosongkan ASI yang terdapat dalam saluran kapiler areola. Cara lain untuk mengeluarkan ASI adalah dengan pompa mekanik maupun listrik. Apabila terjadi pembengkakan payudara (engorgement) sebelum ASI dikeluarkan dengan pompa, sebaiknya payudara dipijat terlebih dahulu supaya ASI mudah keluar. 4. Bagi ibu yang terpaksa harus meninggalkan bayinya, simpanlah ASI agar dapat diberikan melalui botol pada saat bayi merasa lapar. ASI dapat disimpan di tempat yang bersih selama 6-8 jam. Bila disimpan di kulkas, jangan diberikan setelah melewati 2X 24 jam. ASI dapat bertahan hingga 2 minggu bila disimpan pada lemari pendingin bertemperatur di bawah 18 derajat celcius. Pembekuan ASI tidak banyak berpengaruh terhadap kandungan gizi dan zat kebal di dalamnya, asalkan tidak dipanaskan berlebihan sebelum diberikan ke bayi. Pemanasan di atas 62 derajat celcius selama 30 menit akan merusak gizi dan zat kebal di dalamnya.

Maret 2013

17


TIPS 123rf

Meraih Sukses Sukses adalah dambaan setiap orang. Untuk mencapai sukses tentu saja tidak mudah. Tak jarang, kegagalan lebih mudah ditemui ketimbang kesuksesan. Namun, saat Anda bisa menyikapi kegagalan dengan baik, bisa jadi itu merupakan langkah awal menuju sukses.

oba dengarkan penuturan orang-orang yang telah memiliki kehidupan sukses baik secara materi maupun non-materi. Umumnya mereka bisa menggapai sukses setelah melalui jalan yang penuh liku, penuh hambatan, bahkan tak jarang disertai rasa putus asa. 18

Sahabat Mizan Amanah

Belajar dari pengalaman para individu yang sukses, termasuk Rasulullah SAW yang dikenal sebagai pribadi yang sukses dalam bidang dunia dan spiritual, berikut adalah beberapa tips sukses yang diambil dari semangat Rasulullah SAW di dalam menjalani kehidupan dan usaha. Pertama, berdoa. Sehebat apapun keahlian kita, sekeras apapun kerja kita, seteliti apapun

perencanaan kita, selihai apapun strategi kita, dan sebanyak apapun fasilitas yang kita miliki, semuanya tidak akan maksimal tanpa didukung dengan doa. Doa tidak bisa dipisahkan dalam kehidupan manusia. Rasulullah SAW sangat memahami hal ini, karena itu beliau banyak berdoa. Beliau mengajarkan doa-doa kepada kita untuk menyempurnakan keberhasilan.


TIPS Kedua, bekerja sebagai sarana menuju surga. Bekerja bukan semata-mata mencari penghidupan di dunia, tetapi diniatkan untuk mencari sarana bekal ibadah. Ketiga, tidak pernah main-main dengan kejujuran dan kepercayaan. Dua hal tersebut salah satu kunci keberhasilan. Kejujuran akan menumbuhkan kepercayaan dan hubungan bisnis pun dapat lebih berjangka panjang. Keempat, berpikir visioner, kreatif dan siap menghadapi perubahan. Usaha harus dikembangkan dengan visi jauh ke depan. Perubahan adalah tantangan yang harus dimenangkan. Kelima, memiliki perencanaan dan tujuan yang ingin dicapai. Rasulullah selalu merencanakan pekerjaan dengan baik dan melakukannya dengan ketekunan, keuletan dan kecerdasan untuk mencapai sukses. Keenam, memperhatikan karyawan dengan lebih baik. Rasulullah menyampaikan anjuran memberikan gaji pegawai, dengan kiasan sebelum kering keringatnya. Ketujuh, kerja sama tim atau team work yang solid merupakan kunci sukses dakwah Rasulullah SAW. Kerja sama tersebut kadang dilakukan dalam bentuk yang besar maupun kecil. Misalnya, saat hijrah ke Madinah, Rasulullah membentuk tim kecil yang dipimpin oleh beliau dengan pembagian tugas, tanggung jawab, wewenang, dan strategi yang mengagumkan. Begitu juga dengan semangat kerjasama antara Rasulullah SAW dengan istrinya, Siti Khodijah, di dalam menjalankan bisnis dan menghasilkan keuntungan. Kedelapan, semua pekerjaan dilakukan dengan kasih sayang dan cinta. Dengan demikian tidak ada unsur keterpaksaan dalam menjalankan setiap keputusan. Kesembilan, pandai bersyukur dan berucap terima kasih atas apa yang diperoleh. Dengan bersyukur, kita dijanjikan Allah SWT akan bertambahnya rezeki. Kesepuluh, selalu berusaha menjadi yang paling bermanfaat bagi yang lain. Dalam konteks sekarang, semangat ‘bermanfaat bagi orang lain’ kini diterapkan banyak perusahaan melalui program Corporate Social Responsibility (CSR). Kesebelas, komunikasi. Rasulullah SAW adalah pribadi yang sangat komunikatif. Komunikasi beliau melibatkan hati, perasaan,

pikiran, dan tindakan yang nyata. Sehingga pesan yang disampaikan sangat mempengaruhi hati, akal, dan jiwa bawahannya. Komunikasi yang dilakukan oleh Rasulullah sangat beragam, mulai dari perkataan yang baik, perbuatan sebagai teladan yang baik, memberi makan fakirmiskin, dan terkadang bercengkrama dengan memeluk sahabat-sahabatnya. Keduabelas, bermusyawarah. Di dalam Al Quran surat Ali Imran:159 dan surat AsySyuura:38 terdapat landasan musyarawah dalam syariat Islam. Dalam mengelola umatnya, Rasulullah SAW selalu mengedepankan musyawarah bersama sahabat-sahabatnya dalam mengambil sebuah keputusan. Di sinilah salah satu kunci keberhasilan Rasulullah SAW sebagai seorang pemimpin. Yaitu senang bermusyawarah dalam menyelesaikan berbagai permasalahan kehidupan tersebut. Ketigabelas, adalah memiliki jiwa strong leadership. Yang dimaksud dengan strong leadership di sini adalah kepemimpinan yang tegas, berwibawa, berkharisma, dan teguh dalam memegang prinsip-prinsip organisasi. Rasulullah SAW dan sahabat adalah sosok yang memiliki kepemimpinan yang kuat. Kepemimpinan ini dibangun atas nilai-nilai, budaya dan norma-norma yang kokoh. Dibangun di atas ilmu, cinta, taat, dan kasih sayang. Ditegakkan dengan hukum dan disiplin tinggi serta ditunjang dengan akhlak yang mulia dan penuh keseriusan. Keempatbelas, melakukan brainstorming. Dalam dunia manajemen dikenal istilah brainstorming, yaitu metode yang sangat bermanfaat untuk menggali ide-ide dari bawahan. Karena kadang ide seorang bawahan bisa jadi sangat brilian. Hal ini sekaligus merupakan upaya penghormatan terhadap bawahan, sehingga mereka merasa diperhatikan. Demikian halnya Rasulullah SAW. Beliau adalah manajer yang sangat lihai dalam menggali pendapat bawahannya. Misalnya, dalam perang Badar, beliau menerima masukan dari Hubab bin Al-Mundzir agar seluruh pasukan selalu berada di dekat mata air. Ide ini ternyata sangat ampuh. Dengan dekat mata air, pasukan muslim selalu mendapatkan energi baru untuk menghadapi pertempuran. Terbukti pasukan muslim pun akhirnya meraih kemenangan dalam perang Badar.

Tips Etos Kerja 'As' dari Sandiaga Uno jpmi.or.id

SEBAGAI seorang pengusaha, kiprah dan kesuksesan Sandiaga Uno sudah tak perlu diragukan lagi. Di depan ratusan peserta seminar Pesta Wirausaha 2013 awal Februari lalu, Sandiaga pun tak ragu membagi kiat suksesnya di dalam berwirausaha. Sandiaga memberikan tips-tips mengenai etos kerja yang harus dimiliki oleh seorang wirausahawan. Tips etos kerja itu dinamakan 'as'. Apa maksudnya? Berikut ulasannya. ‘As’ yang pertama adalah kerja keras. Menurut Sandiaga, menjadi seorang pengusaha tidak ada yang langsung jadi alias instan, tetapi melalui proses yang panjang dan melelahkan. Sehingga kerja keras pun amat penting dilakukan. 'As' yang kedua adalah kerja cerdas, yaitu penggunaan teknologi tepat guna agar bisnis yang kita jalankan bisa besar dan berkembang. Lalu 'as' yang ketiga adalah kerja tuntas. “Kerja haruslah tuntas karena kadang kita lupa dan asyik untuk tidak menuntaskan pekerjaan kita,” ujar Sandiaga mengingatkan. Lalu 'as' terakhir adalah kerja ikhlas. Ikhlas menurutnya adalah menerima apapun yang Tuhan putuskan dan tetap berusaha menjadi yang terbaik. “Kerja ikhlas adalah bentuk penerimaan kita atas kuasa Tuhan. Kita diwajibkan berusaha tetapi Tuhan yang menentukan,” pungkas Sandiaga.

Maret 2013

19


ADVERTORIAL

Bergerak Sigap Membantu Anak dan Dhuafa Korban Banjir FIKAR

Banjir selalu menjadi hal yang rutin terjadi di banyak tempat di negeri ini. Khususnya saat musim hujan tiba. Tak heran bila setiap musim hujan, Jakarta sebagai pusat pemerintahan sekaligus pusat bisnis yang menjadi salah satu tempat yang rutin dilanda banjir senantiasa menjadi sorotan. ak terkecuali, pada tahun 2013 di mana banjir yang melanda Jakarta dan sekitarnya pada pertengahan Januari 2013 menyebabkan Jakarta dinyatakan dalam keadaan darurat karena banjir yang menerjang lebih besar dari tahun-tahun sebelumnya. Hal ini terjadi lantaran kombinasi beberapa penyebab. Selain curah hujan yang tinggi sejak Desember 2012, seperti yang disebutkan Kepala BPPT, Tri Handoko Seto. Banjir juga disebabkan oleh sistem drainase yang buruk, dan jebolnya berbagai tanggul di wilayah Jakarta. Selain itu, banjir juga disebabkan oleh meningkatnya volume 13 sungai yang melintasi Jakarta. Dampak kerugian material yang ditimbulkannya pun terbilang fenomenal. Gubernur DKI Joko Widodo menyebut angka 20 triliun sebagai nilai kerugian akibat banjir. Selain itu, sedikitnya 33.500

20

Sahabat Mizan Amanah

Manajer Pemberdayaan Masyarakat Mizan Amanah, Unang Hendrayana, memberikan penjelasan mengenai program trauma healing kepada anak-anak korban banjir di Karawang, Jawa Barat (9/2).

warga terpaksa mengungsi, dan 20 orang di antaranya meninggal dunia. Dalam kondisi ini, tentunya, Mizan Amanah sebagai lembaga sosial kemanusiaan tak bisa tinggal diam dalam menyikapi apa yang terjadi terhadap para korban banjir. Tentunya pula, sudah menjadi suatu kewajiban yang tak bisa ditawar dalam menolong sesama. Paling tidak, Mizan Amanah ikut andil memberikan berbagai bantuan yang dibutuhkan para korban banjir. Untuk meringankan beban mereka menghadapi kejadian yang sebetulnya tidak diinginkan, Mizan Amanah melalui program SIGAP (Siaga Tanggap Bencana) terjun membantu para korban banjir yang juga merupakan saudara-saudara kita yang betul-betul membutuhkan bantuan. Di antaranya bantuan berupa uang tunai, makanan pokok, pakaian shalat, pakaian biasa, serta alat-alat siap pakai untuk membersihkan tempat tinggal, fasilitas

umum, dan lingkungan sekitarnya. Di Jakarta, selama bulan Januari, Mizan Amanah bergerak ke beberapa titik yang menjadi tempat penampungan korban banjir sekaligus wilayah yang boleh dibilang terkena efek banjir yang dahsyat. Jumat (16/1), tim Mizan Amanah bergerak dan memberikan bantuan untuk para korban banjir di kawasan Petamburan, Jakarta Barat sekaligus mendatangi ke titik-titik pengungsian seperti ke perumahan ciledug Indah, Rawa Jati Kalibata, Kampung Pulo, Teluk Gong-Pluit, Tanah Abang, Roxy, dan Bendungan Hilir. Hari Kamis (24/1), tim Mizan Amanah pun kembali bergerak ke Teluk Gong, Pluit, untuk memberikan paket bantuan berupa sembako, obat-obatan, pakaian layak pakai, peralatan sekolah, beras, makanan bayi, susu formula anak, serta kebutuhan kebersihan anak-anak (pampers, dsb). Menurut Unang Hendrayana, Manajer Pemberdayaan Mizan Amanah, total

bantuan Mizan Amanah untuk bencana banjir sekitar 100 juta rupiah. “Dana ini didapat dari para donatur Mizan Amanah,� papar Unang. Unang pun menambahkan, khusus wilayah Teluk Gong, Pluit, Jakarta Utara, selain memberikan paket bantuan, juga diberikan santunan untuk pendidikan anak-anak di sana serta bantuan pinjaman perahu karet (1 perahu) dan 10 pelampung. Selain Jakarta, selama bulan Januari, Mizan Amanah pun bergerak memberikan bantuan kepada korban bencana banjir yang begitu parah di Bandung dan sekitarnya, seperti di Soreang, Kabupaten Bandung; Cimahi; Gedebage, termasuk sekitar Dayeuhkolot, Cieunteung, Mulyasari, Mekarsari, Uwak, Cikarees, Baleendah, dan Banjaran. “Dengan penyaluran bantuan berupa makanan, barang-barang, serta pakaian dari Mizan Amanah ini, mudah-mudahan bisa membantu meringankan beban para korban. Paling tidak warga yang menjadi korban banjir dan longsor tersebut tidak terlalu memikirkan makanan untuk jangka pendek yang dihadapi mereka,� tutur Manajer Soskem Mizan Amanah, Dindin Suryanto saat memberikan bantuan ke lokasi banjir di Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung pada bulan Januari. Aktivitas SIGAP (Siaga Tanggap Bencana) tak berhenti di situ. Curah hujan yang masih tinggi saat memasuki bulan Februari masih terus memicu banjir. Selain beberapa titik di Jakarta dan Bandung dan sekitarnya yang masih diserang banjir, Karawang yang terletak sekitar 70 Km dari Jakarta atau 112 Km dari Bandung pun termasuk pun dilanda banjir. Agak beda dengan dua kota, Jakarta dan Bandung, Karawang boleh dibilang sangat minim sorotan media sehingga banjir dan efek saat dan pasca-banjir yang ditimbulkannya seolah kurang mendapat perhatian. Tak heran, kiranya bila SIGAP Mizan Amanah pun bergerak ke wilayah ini. Pada hari Sabtu (9/2) dan Minggu (10/2), tim Mizan Amanah bergerak ke Karawang, tepatnya, ke daerah Batu Jaya, Teluk Bango dimana terdapat sedikitnya 134 KK menjadi korban banjir lantaran tanggul yang

jebol di bantaran sungai Citarum. Menurut para korban, banjir menerjang pada tanggal 9 Februari dini hari yang mengakibatkan sedikitnya 24 rumah rusak total dengan 12 rumah diantaranya rata dengan tanah. Selain itu, banjir pun merendam sekitar seribu hektar tanaman padi dengan potensi ribuan ton beras yang dipastikan gagal panen dan enam warga meninggal dunia. Di lokasi tersebut, Mizan Amanah menyerahkan donasi sebesar 30 juta rupiah yang digunakan untuk keperluan anak-anak korban banjir. Selain memberikan makanan, obat-obatan, pamper, dan susu bayi, bantuan pun dikemas dalam bentuk trauma healing. Trauma healing adalah suatu tindakan yang dilakukan untuk membantu orang lain untuk mengurangi bahkan menghilangkan gangguan psikologis yang sedang dialami yang diakibatkan shock atau trauma. Manfaatnya, antara lain menghilangkan beban di pikiran, membuat bahagia, menjadi pribadi yang lebih ikhlas, menjadi semangat kembali, membuat hati tenang dan tentram, dan lebih peka untuk menyikapi keadaan yang ada. Untuk trauma healing, Mizan Amanah bekerja sama dengan lembaga yang juga memiliki kepedulian terhadap korban banjir yakni ACT (Aksi Cepat Tanggap). Saat sesi trauma healing, para korban banjir, khususnya anak-anak yang memang menjadi perhatian utama Mizan Amanah, diberikan dongeng dan pesanpesan yang bijak dengan harapan anak-anak bisa cepat pulih secara psikologis.

DANTO

Salurkan Kepedulian Anda Melalui Rekening : BCA Bank Muamalat Bank Mandiri Bank Mandiri Syariah Bank BNI

: : : : :

139 300 4952 4000 000 000 132 000 653 1140 727 777 7775 01 520 101 18

Kantor Pusat : Jl. Kesehatan Raya No. 16 Bintaro - Jakarta Selatan Tel. (021) 7388 6407 Anak-anak yang menjadi korban banjir di Batu Jaya, Teluk Bango, Karawang, Jawa Barat.

w w w. m i z a n a m a n a h . o r g

Maret 2013

21


INSPIRASI ISLAM 123rf

Di bulan-bulan awal 2013 ini, hampir seluruh wilayah Indonesia diguyur hujan dengan intensitas sedang hingga tinggi. Ibukota pun diguyur hujan lebat disertai petir yang mengakibatkan banjir di sebagian wilayah Jakarta pada medio Januari lalu. Dilihat dari pandangan Islam, hujan merupakan sunnatullah yang amat berpengaruh pada kehidupan di muka bumi. Hujan adalah anugrah Allah SWT yang wajib kita syukuri.

ujan merupakan salah satu hal vital bagi kelangsungan kehidupan di muka bumi. Sehingga hujan pun disebutkan pada beberapa ayat dalam Al Quran. Informasi ilmu pengetahuan tentang hujan ini sudah diberitakan Al Quran jauh sebelum manusia menelitinya. Informasiinformasi ilmu pengetahuan tentang hujan apa sajakah yang tertulis di dalam Al Quran. Mari kita bahas di ulasan berikut ini. Kadar Hujan Dalam Surat Az-Zukhruf, hujan dinyatakan sebagai air yang diturunkan dalam ‘ukuran tertentu’. Sebagaimana ayat di bawah ini: “Dan yang menurunkan air dari langit menurut kadar (yang diperlukan) lalu kami hidupkan dengan air itu negeri yang mati, seperti itulah kamu akan dikeluarkan (dari dalam kubur).” (QS. AzZukhruf : 11) ‘Ukuran tertentu’ yang disebutkan dalam ayat ini merupakan salah satu karakteristik hujan. Secara umum, jumlah hujan yang turun ke bumi selalu sama. Diperkirakan sebanyak 16 ton air di bumi menguap setiap 22

Sahabat Mizan Amanah

Fenomena Hujan di Dalam Al Quran detiknya. Jumlah ini sama dengan jumlah air yang turun ke bumi setiap detiknya. Hal ini menunjukkan bahwa hujan secara terusmenerus bersirkulasi dalam sebuah siklus seimbang menurut ukuran tertentu. Pengukuran lain yang berkaitan dengan hujan adalah mengenai kecepatan turunnya hujan. Ketinggian minimum awan adalah sekitar 10.000 hingga 12.000 meter. Ketika turun dari ketinggian ini, sebuah benda yang yang memiliki berat dan ukuran sebesar tetesan hujan akan terus melaju dan jatuh menimpa tanah dengan kecepatan 558 km/jam. Tentunya, obyek apapun yang jatuh dengan kecepatan tersebut akan mengakibatkan kerusakan. Dan apabila hujan turun dengan cara demikian, maka seluruh lahan tanaman akan hancur. Pemukiman, perumahan, kendaraan, dan semua benda pastinya akan mengalami kerusakan, dan orang-orang pun tidak dapat pergi keluar rumah tanpa mengenakan alat perlindungan ekstra. Namun Allah menunjukan kekuasaanNya. Hujan seperti itu tidak demikian terjadinya. Dari ketinggian berapapun hujan itu turun, kecepatan rata-ratanya hanya sekitar 8-10

km/jam ketika mencapai tanah. Hal ini disebabkan karena bentuk tetesan hujan yang sangat istimewa. Keistimewaan bentuk tetesan hujan ini meningkatkan efek gesekan atmosfer dan mempertahankan kelajuan tetesan-tetesan hujan ketika mencapai batas kecepatan tertentu. Informasi ilmu pengetahuan ini diaplikasikan pada teknik parasut. Tak hanya sebatas itu saja informasi pengetahuan tentang hujan. Masih banyak lagi rahasia-rahasia sains yang terkandung di dalam fenomena terjadinya hujan. Pembentukan Hujan Bagaimana hujan terbentuk tetap menjadi misteri bagi manusia dalam kurun waktu yang lama. Setelah ilmu pengetahuan berkembang, barulah dapat dipahami tahapan-tahapan pembentukan hujan. Pembentukan hujan terjadi dalam tiga tahap. Tahapan-tahapan ini secara terperinci telah tertulis dalam Al Quran berabad-abad tahun lalu sebelum informasi mengenai pembentukan hujan disampaikan: “Allah, Dialah yang mengirimkan angin, lalu angin


INSPIRASI ISLAM itu menggerakkan awan dan Allah membentangkannya di langit menurut yang di kehendakiNya, dan menjadikannya bergumpal-gumpal. Lalu kamu lihat hujan keluar dari celah-celahnya, maka apabila hujan itu turun mengenai hamba-hambanya yang dikehendakiNya, tiba-tiba mereka menjadi gembira.” (QS. Ar-Rum : 48) Sekarang, mari kita lihat pada tiga tahapan yang disebutkan dalam Al Quran. Tahap Pertama : ”Allah, dialah yang mengirimkan angin...”. Informasi dari Al Quran ini menggambarkan gelembunggelembung udara yang tidak terhitung jumlahnya dibentuk oleh buih-buih di lautan yang secara terus-menerus pecah dan mengakibatkan partikel-partikel air tersembur ke udara menuju ke langit. Partikel-partikel ini kaya akan garam. Lalu partikel-partikel

ini terbawa angin dan bergeser ke atas menuju atmosfer. Partikel-partikel ini (saat ini disebut dengan nama aerosol) membentuk awan dengan mengumpulkan uap air yang naik dari lautan sebagai tetesantetesan yang terakumulasi. Tahap Kedua : “...lalu angin itu menggerakkan awan dan Allah membentangkannya di langit menurut yang di kehendakinya, dan menjadi bergumpalgumpal...”. Maksud dari potongan ayat Al Quran ini yaitu adanya awan yang terbentuk dari uap air yang mengembun. Awan tersebut mengandung kristal-kristal garam atau partikel-partikel debu di udara. Awan kemudian membentuk tetesan-tetesan air dengan diameter yang amat kecil yaitu antara 0,01-0,02 mm. Lalu awan mengapung di udara dan menyebar di angkasa sehingga

langit pun tertutup oleh awan. Tahap Ketiga : “...lalu kamu lihat hujan keluar dari celah-celahnya, maka apabila hujan itu turun.” Dan inilah proses terakhir dari pembentukan hujan. Yaitu partikelpartikel air tadi mengental dan membentuk tetesan-tetesan hujan. Tetesan-tetesan tersebut kemudian menjadi lebih berat dari udara, lalu mulai meninggalkan awan dan akhirnya jatuh ke tanah sebagai hujan. Al Quran telah menginformasikan fenomena hujan yang merupakan anugrah Allah SWT. Hujan menumbuhkan tanamtanaman yang menjadi bahan pangan bagi manusia. Hujan lah yang mendukung kehidupan makhluk hidup yang ada di kolong langit. “Maka nikmat Allah yang manakah yang kamu dustakan?” (QS. ArRahman:13). STF - dari berbagai sumber

Keajaiban Hujan Dalam Perang Badar “(INGATLAH), ketika Allah menjadikan kamu mengantuk sebagai suatu penenteraman daripada-Nya, dan Allah menurunkan kepadamu hujan dari langit untuk mensucikan kamu dengan hujan itu dan menghilangkan dari kamu gangguangangguan syaitan dan untuk menguatkan hatimu dan memperteguh dengannya telapak kakimu” (QS. Al Anfal:11) Ayat di atas turun berkenaan dengan posisi kaum muslimin dalam perang Badar. Pada malam sebelum perang Badar, disebutkan bahwa malam tersebut adalah malam yang mencekam. Mereka terlihat was-was dan gelisah karena hanya berbekal persenjataan apa adanya untuk menghadapi pasukan kaum musyrikin yang lebih banyak jumlahnya dan jauh lebih lengkap persenjataannya. Dalam keadaan yang begitu mencekam, menakutkan, dan penuh kegelisahan tersebut, Allah SWT menurunkan ketenangan kepada mereka berupa rasa ngantuk yang amat sangat, sehingga mereka bisa tidur walaupun sebentar. Selain itu Allah SWT juga menurunkan hujan pada malam hari. Hujan tersebut ternyata memberikan banyak manfaat bagi pasukan kaum muslimin. Di antara

manfaatnya adalah apa yang telah disebutkan oleh ayat di atas. Pertama : Hujan dapat digunakan oleh pasukan kaum muslim untuk mandi, wudhu, dan bersih-bersih. Allah telah menganugrahkan kepada kaum muslimin rasa kantuk dan hujan yang lebat, sehingga mereka bisa tidur pulas. Setelah istirahat cukup dan tenaga mulai terkumpul kembali, mereka telah mendapatkan tempat-tempat air yang tadinya kosong telah menjadi penuh dengan air hujan semalam, sehingga mereka bisa mandi. Dengan mandi, badan kaum muslimin kembali segar, sehingga mempunyai kekuatan baru untuk menghadapi perang. Kedua : Hujan menghilangkan gangguan setan. Fungsi kedua dari turunnya hujan adalah menghilangkan gangguan setan. Gangguan setan kepada manusia sangat beragam. Dalam perang Badar gangguan setan berbentuk rasa was-was, rasa cemas, rasa khawatir, munculnya pikiran yang tidak-tidak di dalam benak mereka dan lain sebagainya. Untuk menghilangkan itu semua, Allah SWT menurunkan air hujan, agar udara

berganti, mereka bisa bersih-bersih, berwudhu, dan mandi. Dengan demikian rasa was-was dan cemas tersebut bisa sirna dan hilang. Ketiga : Hujan menguatkan jiwa kaum muslimin. Setelah kaum muslimin tertidur dan pagi harinya mereka telah mandi dan bersih, tentu badan mereka menjadi segar, pikiran menjadi jernih, semuanya itu membuat hati menjadi tenang, kemauan untuk melakukan aktivitas sehari-hari menjadi lebih bulat, sehingga mereka menjadi percaya diri dan siap menghadapi pasukan kaum musyrikin. Keempat : Hujan dapat menguatkan pijakan kaki. Dalam sejarah disebutkan bahwa medan peperangan yang akan dilalui kaum muslimin pada esok harinya adalah medan yang sulit, karena tanah yang mereka pijak tidak stabil, artinya kalau kaki menginjak maka bisa terpendam di dalamnya. Hal ini akan menghambat dan menyulitkan gerak langkah pasukan kaum muslimin. Maka, dengan turunnya hujan tanah menjadi padat, sehingga mudah untuk dilalui oleh pasukan kaum muslimin. Inilah yang dimaksudkan bahwa air hujan bisa menguatkan pijakan kaki.

Maret 2013

23


LEMBAGA SINGGIH

SMPIT AT-TAUFIQ

Sekolah Unggulan Berkarakter Islami 24

Sahabat Mizan Amanah


LEMBAGA Berawal dari keinginan untuk menciptakan generasi unggul dengan memadukan imtaq (iman dan taqwa), imlak (iman akhlakul karimah), dan iptek (ilmu pengetahuan dan teknologi), H. Sanusi yang merupakan tokoh masyarakat di daerah Cimanggis melalui LPI At-Taufiq mendirikan TK Al Quran Terpadu (TKAT) dan SD Islam Terpadu (SDIT) pada tahun 1996. Selama 10 tahun, pemikiran masyarakat terhadap sebuah Pendidikan yang berkarakter islami sangat dibutuhkan, maka pada tahun ajaran 2006-2007 terbentuklah SMPIT (SMP Islam Terpadu) AtTaufiq dengan 17 siswa pada awalnya.

aman semakin berkembang, tuntutan terhadap setiap generasi juga semakin meningkat. Oleh karena itu, generasi mendatang harus memiliki keseimbangan antara ilmu dan iman sehingga mampu menggunakan ilmunya tersebut untuk kebaikan dalam masyarakat. Dengan pemikiran seperti itu, menurut kepala sekolah SMPIT At-Taufiq, H. Ihsan Abdul Rosyid mengatakan misi yang dimiliki oleh SMPIT At-Taufiq sangat jelas yaitu membentuk siswa dan siswi agar memiliki aqidah yang benar, akhlak yang mulia, akal yang cerdas, amal yang saleh, fisik yang kuat serta kepedulian terhadap kemajuan umat. Untuk menciptakan itu semua, maka LPI (Lembaga Pendidikan Islam) At-Taufiq selalu melibatkan orangtua dalam setiap perkembangan pendidikan anak-anaknya. Selain itu, proses belajar mengajar yang diterapkan juga harus memenuhi unsur aktif, kreatif, efektif, menyenangkan dan berkarakter. Hal ini disesuaikan dengan kurikulum yang digunakan oleh SMPIT AtTaufiq yaitu Kurikulum 2006 dan kurikulum JSIT (Jaringan Sekolah Islam Terpadu) yang dikemas dengan menitikberatkan pada basic knowledge of science and technology,

Z

pendidikan agama serta penguasaan bahasa Inggris dan Arab. Kurikulum tambahan yang diterapkan juga mengarah agar peserta didik mampu memiliki keterampilan hidup (life skill education) seperti pramuka, outbound, bela diri, robotic, mentoring, kelompok ilmiah dan lain sebagainya. Dengan menerapkan sistem full day school, yaitu dari jam 07.00 WIB hingga 15.30 WIB, diharapkan siswa mampu mengembangkan dirinya di sekolah yang kemudian akan berimbas positif pada masyarakat di sekitarnya. Prestasi Sesuai output yang ditetapkan oleh SMPIT At-Taufiq bahwa sekolah mendukung setiap perkembangan anak didiknya serta membantu siswa untuk memiliki prestasi yang tinggi dan menguasai life skill serta keterampilan berdasarkan talenta yang dimilikinya maka tidak heran jika sejak tahun 2009 hingga tahun 2012 lalu, siswa SMPIT At-Taufiq dinyatakan lulus UN 100%. Selain itu, banyak prestasi yang diraih oleh siswa-siswinya, di antaranya adalah Juara 1 Math Competition Teenager Kota Depok pada tahun 2011, Juara 1 Tahfidz Juz 30 (putri) Kota Depok 2011, Juara 3 Thinking Skill SMP di wilayah CimanggisTapos pada tahun 2011. EKA

DOK. SMPIT AT-TAUFIQ

DOK. SMPIT AT-TAUFIQ

Mengisi waktu Ramadhan dengan kegiatan Pesantren Ramadhan, menjadi kegiatan wajib siswa-siswi di SMPIT At-Taufiq.

Kegiatan outbound yang dilakukan oleh siswa-siswi SMPIT At-Taufiq di daerah Sentul, Bogor.

Maret 2013

25


EDU NEWS

Pendidikan Islam di Indonesia Paling Bagus afirmanto.blogspot.com

Pendidikan Islam di Indonesia dianggap paling bagus di dunia, sehingga banyak orang luar negeri belajar tentang Islam di Indonesia. emikian kata Direktur Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Yogyakarta Dr. Gunawan Budianto.“Hingga kini banyak orang dari luar negeri mengkaji dan mempelajari Islam di Indonesia karena dinamika keislaman di Indonesia dianggap paling maju di dunia. Hal itu menunjukkan pendidikan Islam di Indonesia tidak dipandang sebelah mata,” ujar Gunawan lebih lanjut. Menurut Gunawan, saat menyambut mahasiswa Universitas Mindanao Filipina di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), pemerintah Filipina meminta secara khusus agar mahasiswa Universitas Mindanao melanjutkan studinya di UMY. “Sering konflik atas nama Islam yang

D

Pendidikan Islam di Indonesia tidak dipandang sebelah mata oleh dunia internasional.

menjadi sorotan dunia disebabkan oleh tokoh yang berkonflik belum memahami Islam secara utuh,” sambung Gunawan. Pemahaman tentang ajaran Islam yang masih dangkal itu yang membuat mereka melakukan jihad melalui peperangan sehingga memunculkan isu terorisme.

Mereka belum paham betul bahwa Islam itu merupakan agama yang cinta damai. “Padahal konflik bisa diselesaikan melalui jalan diplomasi, dan salah satu cara untuk melakukan diplomasi adalah dengan memperbanyak pendidikan dan pengetahuan mengenai Islam,” sambung Gunawan.

Tiga Pameran Buku Babarengan di Februari 2013 Kompas Gramedia Fair 2013 Kompas Gramedia kembali mengadakan Kompas Gramedia Fair (KG Fair) di Istora Gelora Bung Karno pada tanggal 13 Februari - 17 Februari 2013. KG Fair merupakan kegiatan pameran yang dipadukan dengan beragam aktivitas yang menarik, kreatif dan inspiratif bagi semua kalangan. KG Fair menampilkan beraneka ragam produk dan jasa yang dihasilkan oleh unit usaha Kompas Gramedia serta para relasinya. Parade penjualan buku murah hingga seharga Rp.5.000,- serta diskon besar-besaran hingga 70% turut memeriahkan pesta buku KG Fair 2013 kali ini. Bogor Islamic Book Fair 2013 Pameran buku-buku Islam ke-4 telah digelar di Plaza Masjid Raya Bogor Jl. Pajajaran, Bogor.

26

Sahabat Mizan Amanah

Pameran buku yang diadakan oleh Syakaa Organizer ini diikuti sedikitnya 40 stand penjualan buku Islam dan perlengkapan ibadah. Menurut ketua panitia Muhammad Kurniawan, pembukaan dan pameran buku sengaja diadakan di halaman Masjid Raya Bogor untuk menambah minat baca umat muslim. Bogor Islamic Book Fair juga diisi dengan berbagai acara interaktif, seperti talk show dan bedah buku. Pameran ini berlangsung dari tanggal 8 hingga tanggal 17 Februari 2013. Pesta Buku Bandung 2013 Pesta Buku Bandung 2013 adalah salah satu pameran yang selalu dinanti di Jawa Barat. Pada tahun ini pameran tersebut digelar pada tanggal 13-19 Februari 2013 di Landmark Convention Hall Jl. Braga No. 129 Bandung.

Acara ini diselenggarakan oleh Ikapi Jawa Barat bekerjasama dengan Pemerintah Kota Bandung. Pesta Buku Bandung 2013 menghadirkan para penerbit Nasional yang menggelar berbagai macam buku dengan Diskon sampai dengan 70% dan diisi oleh berbagai macam acara menarik. Pesta Buku kali ini mengusung tema: Sunda Maca Sunda Nanjung. Sepanjang berlangsung pameran, di Panggung Utama Pesta Buku Bandung 2013 digelar berbagai acara yang menarik, unik, dan mendidik. Misalnya, Parade Seni Sunda II, Ngobrol Bareng Penulis, dengan tema: ‘Betapa Enaknya Menjadi Penulis’, launching buku ‘Aher Undercover’, diskusi buku ‘Casual Vacancy’ dan ‘Wow Konyol’ bersama Asmirandah, juga lomba borangan (ngabodor nyorangan), alias stand up comedy dengan menggunakan bahasa Sunda. AS


EDU NEWS

Mahasiswa UGM Bantu Penderita Disleksia MAHASISWA Universitas Gadjah Mada huruf,” papar Risqi. Namun dengan aplikasi (UGM) membuat aplikasi untuk penyandang yang berbentuk game ini, penderita disleksia disleksia (kelainan neurobiologis). akan merasa lebih enjoy. Salah satu contoh Harapannya, mereka yang seringkali fiturnya adalah Spelling/Pronouncing Game, kesulitan mengenali kata dan mengkode yaitu permainan yang didesain untuk mengsimbol, kini bisa lebih mudah mencerna. encourage penyandang disleksia dalam Aplikasi yang dikembangkan bernama Kinectmengucapkan suatu huruf atau kata yang based Dyslexia Therapy. Tim yang diberi nama sulit diucapkan. LexiPal ini terdiri dari 6 orang. Empat mahasiswa “Aplikasi yang kami buat cukup unik dan dari jurusan Teknik Elektro - Teknologi Informasi inovatif dan memudahkan penderita belajar. yakni Muhamad Risqi Utama Saputra, Kuntoro Kami telah mendapat penghargaan Pemenang Adi Nugroho, Vina Sectiana Amretadewi dan Terbaik II untuk kategori Teknologi Informasi Taufiq Almahsyur. Sedangkan dua anggota dalam ajang Mandiri Young Technopreneurship lainnya Vremita Desectia Amretasari dari Sastra yang berlangsung di Jakarta 17 Januari 2013 Perancis dan Fransiska Vena dari jurusan lalu,” pungkas Risqi. ugm.ac.id Akuntansi. Menurut Vremita, timnya membuat aplikasi dengan menggunakan perangkat Microsoft Kinect. Perangkat ini diperuntukan untuk mengatasi ketidakmampuan belajar penderita dalam membaca. Penderita disleksia sangat sulit disembuhkan secara medis, tapi efeknya bisa diminimalisir dengan melakukan terapi. “Umumnya anak disleksia Tim LexiPal dari UGM kesulitan mengucapkan kata dan

Media Digital Sebagai Agen Perubahan BEBERAPA waktu lalu bersama Institut Kebijakan Publik, Indonesian Future Leader (ILF), Leaf-Plus, dan berbagai individu dan komunitas untuk perubahan, menggelar acara Dinamo (Digital Nation Movement) 2013. Gelaran Dinamo bertujuan untuk menginspirasi masyarakat tentang makin pentingnya media digital untuk kemajuan bersama. Salah satu contohnya adalah apa yang telah dilakukan Mira Lesmana di dalam penggarapan film-filmnya. “Perangkat online bisa dimanfaatkan oleh mereka yang tidak berdaya untuk mencapai perubahan nyata dalam kehidupan komunitas, bangsa, dan negara. Salah satu contoh nyata adalah film

‘Atambua 39°C’ yg dibuat dari dana masyarakat,” ungkap Mira Lesmana tentang film yg diproduserinya. Direktur ILF Usman Hamid menuturkan bahwa media kampanye sosial bisa digunakan berbagai pihak untuk membuat petisi-petisi isu sosial penting demi sebuah gerakan perubahan. “Media digital memberdayakan individu untuk mengambil tindakan pada isu-isu yang mereka pedulikan. Saat ini anggota kami lebih dari 140 ribu orang. Ini membuktikan bahwa masyarakat telah menunggu untuk mewujudkan kenyataan lewat pemenangan kampanye sosial," ujar Usman. AS

UNIVERSITAS Diponegoro (Undip) Semarang berhasil menjadi salah satu kampus pilihan berdasarkan QS World University dan 4 International Colleges & Universities (4ICU). Kepala UPT Humas Undip Agus Naryoso menjelaskan, pemeringkatan tersebut adalah bentuk penghargaan yang besar kepada segenap civitas academica Undip setelah selama 55 tahun berkiprah untuk mencerdaskan anak bangsa. Pemeringkatan versi QS World University dilakukan berdasarkan beberapa indikator, yakni academic reputation, employer reputation, student/faculty ratio, citations per faculty, international faculty, dan international students. Sedangkan penilaian 4ICU merupakan pemeringkatan berdasarkan popularitas website, yaitu dilihat dari pengukuran tiga search engine populer, yaitu Google Page Rank, Alexa Traffic Rank, dan Majestic SEO. “Untuk versi 4ICU Undip menempati urutan ke-7, sedangkan untuk versi QS World University menempati urutan ke-6. Pada pemeringkatan berikutnya semoga kami akan dapat meningkatkan peringkat karena hal tersebut juga berbanding lurus dengan kualitas, untuk itu kami akan terus memperbaiki kualitas pelayanan, pengajaran dan penelitian," urai Agus.

JEPANG membuka program beasiswa MitsuiBussan untuk lulusan SMA atau sederajat. Alumni SMA dari jurusan apa pun dengan usia di bawah 20 tahun dapat melamar untuk beasiswa ini. Syaratnya, sertakan data nilai ujian nasional (UN) dan surat rekomendasi sekolah. Seperti dikutip dari website Persatuan Alumni dari Jepang (Persada), jika lolos seleksi, penerima beasiswa berhak atas uang 145 ribu yen, dan kesempatan melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi di Jepang secara gratis. Beasiswa ini juga akan mencukupi biaya kebutuhan sehari-hari kita, dan tiket pesawat PP Jakarta-Tokyo. Peserta program beasiswa ini juga akan diikutsertakan dalam pendidikan dasar tentang budaya dan bahasa Jepang di Jakarta selama dua bulan. Kemudian, pelajaran ini akan dilanjutkan selama 1,5 tahun di Tokyo. Kita pun bisa mengikuti kuliah S-1 sesuai bidang yang diminati selama empat tahun di perguruan tinggi Jepang pilihan. Pendaftaran program ini dibuka pada 11 Maret hingga 12 April 2013. Informasi lebih lanjut tentang syarat dan ketentuan beasiswa ini dapat dilihat di website Persada.

Maret 2013

27


Jauhi Narkoba Bangkitkan Kepedulian emakin mengkhawatirkan penetrasi narkoba di kalangan anak muda saat ini. Berbagai bidang profesi sudah terkena dampaknya. Seperti yang baru-baru ini diberitakan yaitu penggerebekan aktifitas dini hari yang terjadi di rumah artis Raffi Ahmad (21/2). Ada beberapa teman Raffi yang terciduk oleh penggerebekan BNN itu. Termasuk, seorang anggota DPRD Wanda Hamidah, aktor Irwansyah dan artis sinetron yang juga penyanyi Zaskia Sungkar. Tiga hari kemudian, Irwansyah dan Zaskia Sungkar. Beberapa lainnya berprofesi berbeda dengan Raffi Ahmad. Ada yang pengacara, eksekutif bisnis, konsultan, dan sebagainya. Daya sebar narkoba sudah merasuk kemana-mana. Dan nampaknya Kepolisian, BNN, atau aparat penegak hukum lainnya terlihat tak berdaya menghadapi keganasan 'serangan' narkoba.

S

Peran Lingkungan Terlepas dari itu semua, sebenarnya apa yang mendorong seseorang untuk mencoba dan akhirnya menjadi pecandu napza (narkoba, psikotropika, dan zat adiktif lainnya)?. Mungkin ada yang hanya sekedar coba-coba, ikut-ikutan teman, ikut trend pergaulan masa kini, atau bahkan mungkin

28

Sahabat Mizan Amanah

ada yang terang-terangan menawarkan dengan gratis. Alasan-alasan itu benar semuanya, dan benar-benar terjadi di masyarakat. Intinya, semuanya akibat terpengaruh lingkungan yang tidak baik. Lingkungan yang rawan dengan penyebaran barang haram tersebut. Dan nampaknya peran agama pun masih kurang menyentuh nurani para pemakai narkoba. “Apalagi sekedar nasihat orangtua dan sahabat, digebugin, bahkan digoreng di penggorengan panas, juga gak akan menyadarkan mereka dari kecanduan narkoba!� ungkap Henry Yosodiningrat, Ketua Granat (Gerakan Anti Narkotika) Indonesia suatu saat, menanggapi bahaya kecanduan narkoba. Narkoba dan Belanja Walaupun telah diingatkan, dari tahun ke tahun mengenai bahaya atau efek negatif narkoba, pengguna narkoba cenderung meningkat. Di Indonesia, Badan Narkotika Nasional (BNN) melakukan penelitian yang menunjukkan nilai transaksi narkoba di Indonesia mencapai Rp 42,8 triliun per tahun. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan bersama Universitas Indonesia tahun 2011 terungkap pula, peredaran pil ekstasi di Indonesia mencapai 140 juta butir pertahun. Artinya, sudah sangat jelas,

peredaran uang di dunia narkoba Indonesia amatlah besar. Jauhi Narkoba Oleh karena itu, menghindari untuk menggunakan narkoba merupakan langkah positif yang harus senantiasa dilakukan. Barangkali kita sebagai masyarakat yang peduli dengan perkembangan generasi muda, hanya bisa menghimbau dan mengingatkan. Semua berawal dari lingkungan yang ada di sekitar kita. Mutlak memilih lingkungan yang baik untuk keluarga kita. Lingkungan yang di sekitarnya banyak terdapat kawasan bermasalah, lingkungan yang tersinyalir banyak terdapat bandar narkoba dan sejenisnya, haruslah kita hindari. Karena para bandar tersebut pasti akan mengincar anak kita, harapan kita dan harapan keluarga semuanya. Generasi muda mutlak harus didekatkan dengan sentuhan rohani yang dapat menghilangkan kegalauan. Selain itu, mereka harus memiliki kesadaran penuh akan bahaya narkoba. Mereka pun harus memiliki pengetahuan bahwa barang haram tersebut berharga mahal dan tidak layak dibeli dengan alasan apapun. Singkirkan perasaan 'tidak diterima di pergaulan' pada anak-anak kita. Singkirkan juga perasaan gengsi jika tidak memakai


fewsimplethoughts.com

narkoba pada anak-anak kita. Fokuskan mereka pada prestasi dan pencapaianpencapaian positif lainnya. Bangkitkan Kepedulian Membangkitkan kepedulian pada sesama juga harus ditanamkan pada alam bawah sadar para generasi muda. Mereka harus sadar bahwa uang yang dimiliki lebih baik dibagi pada mereka yang amat membutuhkan. Masih banyak anak terlantar di republik ini, masih banyak orang sakit yang tak tertolong karena ketiadaan uang, masih banyak anak yatim yang membutuhkan uluran tangan karena ketidakmampuan melanjutkan sekolah, dan masih banyak lagi hal-hal penting yang harus dilakukan, daripada sekedar mencoba atau mengkonsumsi narkoba yang jelasjelas diharamkan agama dan dilarang oleh negara. Sungguh masih banyak anak-anak di negeri ini yang masih membutuhkan bantuan. Mereka miskin dan termarjinalkan karena keadaan, atau bahkan kebijakankebijakan yang sangat tidak memihak

mereka. Atau bahkan karena ketidakpedulian kita kepada mereka. Jadi tak perlu heran jika makin hari, makin banyak berita tentang penderitaan orang miskin. Seperti kasus bayi Dera yang ‘terpaksa’ harus tewas, karena ditolak oleh beberapa rumah sakit untuk berobat. Orangtua Dera, atau bahkan kaum dhuafa lainnya hanya bisa pasrah dan sedih menghadapi kenyataan pahit ini. Potret kemiskinan yang begitu gamblang tergambar di hadapan kita, barangkali bisa menjadi suatu cara untuk menyentuh generasi muda kita untuk tidak menghamburkan uangnya untuk suatu hal yang tidak perlu, seperti party hingarbingar hingga membeli dan mengkonsumsi narkoba. Sentuhan rohani keagamaan dari usia dini juga harus terusmenerus ditanamkan pada pusat kesadaran generasi muda. Alangkah eloknya jika mereka yang memiliki uang lebih suka untuk membelanjakannya untuk melakukan donasi, sedekah, dan infak. Alangkah senangnya kita jika kita melihat anak-anak

muda dan seluruh masyarakat menunjukan kepeduliannya, bersamasama 'patungan' dan hasilnya diberikan kepada anak yatim dan dhuafa. Alangkah bahagianya kita jika banyak anak muda dan banyak orang yang siap menjadi orangtua asuh dari anak yatim yang benarbenar membutuhkan bantuan untuk memenuhi kebutuhan hidup dan melanjutkan sekolah mereka. Bila hal ini dilakukan berkelanjutan, bukan tak mungkin nilai transaksi narkoba di Indonesia bisa turun secara signfikan, dan pada saat yang sama, nilai untuk kegiatan donasi, sedekah, dan infak pun dapat meningkat pesat. Ada seorang laki-laki yang datang kepada Nabi Shollallohu ‘Alaihi wa Salam yang mengeluhkan kekerasan hatinya. Nabi pun bertanya: “Sukakah kamu, jika hatimu menjadi lunak dan kebutuhanmu terpenuhi? Maka kasihilah anak yatim, usaplah mukanya, dan berilah makan dari makananmu, niscaya hatimu menjadi lunak dan kebutuhanmu akan terpenuhi.� (HR. Thabrani). STF/AS

Maret 2013

29


INFO CSR

CSR Bisa Tumbuhkan Usaha Mikro antarasumut.com

eran CSR di BUMN sangat penting sebagai tanggungjawab sosial BUMN terhadap masyarakat dan rakyat Indonesia. Selama ini dilakukan melalui Program Kemitraan dan Bantuan Lingkungan (PKBL) yang akumulasi dananya mencapai Rp.22 triliun. Demikian kata anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Dr. H. Bahrullah Akbar. “Sekiranya program Corporate Social Responsibility (CSR) betul-betul diarahkan secara baik, maka akan sangat membantu stimulasi pertumbuhan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang pada gilirannya akan mampu mengurangi gap antara si kaya dan si miskin, juga gap antara pengusaha dan buruh,” sambung Bahrullah dalam acara Senior Meeting Asia Pacific Economic Cooperation (APEC) Forum, yang diselenggarakan Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) di Hotel Ritz Carlton, Kuningan, Jakarta, Kamis (31/1/2013). Lebih lanjut Bahrullah mengatakan, BPK berkewajiban untuk melihat transparansi

Program Corporate Social Responsibility (CSR) dari BUMN akan sangat membantu stimulasi pertumbuhan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM)

dan akuntabilitasnya seperti tepat atau tidaknya sasaran di masyarakat, tepat sasaran yang terkait dengan bidang usaha BUMN , tepat lokasi, efisiensi, dan nilai ekonomisnya. Bahrullah yang meraih gelar Master di University of Hull, Inggris, dan University of Leicester, Inggris, ini berharap pemerintah betul-betul memperhatikan pelaksanaan program CSR ini, sehingga dapat mencapai sasaran sesuai dengan tujuan awal

diwajibkannya setiap perusahaan menjalankan program CSR. Sebagaimana diamanatkan oleh UU No 19/2003 Tentang BUMN dan UU No.40/2007 tentang Perseroan Terbatas (PT). “Di BUMN, CSR memang sudah terprogram. Namun sangat rendah akuntabilitas dan transparansinya . Mestinya terus dievaluasi. Sedangkan di sektor swasta dan di perusahaan asing, mesti dibuat regulasi khusus,” papar Bahrullah.

Smartfren Bekerjasama Dengan SMA Labschool Kebayoran Menyelenggarakan Kampanye ‘Live Smart’ SMARTFREN, penyedia layanan telekomunikasi berbasis teknologi handal EV-DO Rev.B Fase 2 di Indonesia, melalui program CSR ‘Smartfren Untuk Indonesia’ kembali menggelar rangkaian kampanye ‘Live Smart’ dalam acara ‘Jakarta in Global (JIG) 2013’ yang diselenggarakan SMA Labschool Kebayoran, Jalan Ahmad Dahlan no. 14 Kebayoran Baru, Jakarta. Acara yang diselenggarakan tanggal 7-9 Februari 2013 ini mengambil tema, ‘The Evolution of Jakarta’. Dalam acara tiga hari ini, Smartfren akan memprakarsai beragam program menarik seperti ‘Smartfren Discover You’ Workshop, Amazing Race dengan Smartfren Andomax Tablet serta Smartfren ‘Live Smart’ Talk Show. Acara ini diikuti oleh lebih dari 200 peserta dari para siswa dan siswi SMA Labschool Kebayoran sendiri serta dari berbagai pelajar SMA di Jakarta. “Melalui slogan dan kampanye ‘Live Smart’ yang kami galakkan,

30

Sahabat Mizan Amanah

ISTIMEWA

Smartfren ingin terus meningkatkan kualitas pendidikan masyarakat khususnya siswa dan pendidik di sekolah untuk hidup secara lebih cerdas, antara lain melalui pemanfaatan internet secara cerdas,” demikian menurut Henky S. Chahyadi, Vice President Program Smartfren untuk Indonesia. Dalam acara ini, tim Smartfren memberikan motivasi leadership kepada pengurus OSIS dan panitia sebagai persiapan mental mereka menghadapi acara JIG 2013. Jakarta in Global 2013 merupakan acara tahunan yang diselenggarakan OSIS SMA Labschool Kebayoran dengan menekankan pada kompetisi intelektual. Pada tahun 2013 ini, acara berisi 6 kompetisi yaitu Debate Competition, Speech Competition, Spelling Bee Competition, Story Telling Competition, Short Movie Competition dan Amazing Race. Acara ini mengundang lebih dari 50 sekolah di Jabodetabek. AS


INFO CSR

Bio Farma Gelar Imunisasi di Garut dan Tasikmalaya

PT Bio Farma memberikan imunisasi vaksin influenza sebanyak 1000 dosis kepada masyarakat Kabupaten Garut dan Kabupaten Tasikmalaya, pada Sabtu (2/2/2013) yang lalu. Imunisasi gratis tersebut, merupakan bagian dari Corporate Social Responsibility (CSR) Bio Farma. Menurut Direktur SDM PT Bio Farma, Andjang Kusumah, kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka mendukung salah satu program pemerintahan, yaitu pengentasan kemiskinan di beberapa wilayah Jawa Barat (Jabar). “Bio Farma telah melakukan pemetaan sosial untuk menentukan wilayah mana saja yang akan menerima bantuan kegiatan sosial. Kabupaten Garut dan Kabupaten Tasikmalaya termasuk daerah yang Indeks Pembangunan

Manusia (IPM) yang rendah. Sehingga, kami khususkan CSR di wilayah ini,” jelas Andjang lebih lanjut. Sementara itu Kepala Divisi Umum dan CSR Bio Farma, R. Herry, mengatakan, kegiatan ini merupakan implementasi dari empat pilar CSR yang diterapkan Bio Farma. Keempat pilar tersebut adalah pilar kesehatan, pilar pendidikan, pilar lingkungan, serta pilar pemberdayaan masyarakat. “Kegiatan di Garut dan Tasik merupakan komitmen kami untuk membantu masyarakat dalam mempermudah mendapatkan akses terhadap fasilitas kesehatan,”ungkapnya. Selain itu, sebagai realisasi pilar pendidikan, Bio Farma memberikan bantuan pembangunan SMP Al Hidayah Boarding School yang diresmikan Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya. “Bio Farma juga mengadakan pemeriksaan dan pengobatan gratis, penanaman 500 pohon trembesi dan buah-buahan seperti pohon mangga, rambutan, sukun, durian dan sirsak,” papar Herry.

CIMB Niaga Serahkan Dana Pendidikan ke Lembaga PAUD

BANK CIMB Niaga menyerahan dana sebesar Rp.621 juta kepada 23 lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang dikelola Indonesia Heritage Foundation (IHF). Total dana tersebut merupakan hasil dari pengumpulan dana masyarakat yang disalurkan melalui rekening khusus program 'Ayo Menabung & Berbagi', donasi Kartu Berlagu serta bantuan dana CIMB Niaga selama periode 1 Januari - 31 Desember 2012. Wulan Tumbelaka, Direktur Compliance, Corporate Affairs & Legal CIMB Niaga mengatakan program 'Ayo Menabung & Berbagi' merupakan bagian dari kegiatan edukasi masyarakat yang dilaksanakan CIMB

Niaga, khususnya untuk menanamkan budaya menabung dan berbagi kepada anak-anak sejak dini. “Program ini juga menjadi bentuk kolaborasi kegiatan Social Responsibility (SR) dengan unit bisnis di dalam CIMB Niaga, dalam meningkatkan kesadaran stakeholders untuk menabung sekaligus berbagi kepada kalangan yang kurang beruntung,” ujar Wulan. Ia menambahkan melalui program ini, anak-anak diajarkan untuk memiliki rasa empati kepada anak-anak lain yang kurang beruntung melalui rangkaian kegiatan yang tergabung ke dalam ‘Kit for Kids’. Aktivitas Kit for Kids diisi dengan kunjungan ke-20 Sekolah Dasar (SD) selama bulan Juli hingga Desember 2012 di tujuh kota di Indonesia (Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Medan dan Malang).

PT Astra Honda Motor, agen tunggal pemegang merek sepeda motor Honda memberikan layanan gratis jasa perawatan bagi sekitar 4.000 unit sepeda motor Honda yang menjadi korban banjir di Jakarta dan daerah sekitarnya. General Manager Technical Service Division Astra Honda Motor (AHM) Wedijanto Widarso mengatakan sebanyak 200 mekanik dikerahkan dalam program Honda Peduli Banjir untuk melayani motor yang menjadi korban banjir di sebagian wilayah Jakarta, Banten dan Jawa Barat. “Dalam program Honda Peduli Banjir itu semua Posko Honda Satu Hati memberikan secara gratis oli, busi dan jasa perawatannya. Bahkan kami juga memberikan diskon hingga 30% untuk penggantian suku cadang,” kata Wedijanto. Menurutnya, pelaksanaan program Honda Peduli Banjir mulai 22 Januari 2013 melibatkan empat dealer di Jakarta, Banten dan Jawa Barat yakni PT Astra International Tbk AHASS, PT Wahana Makmur Sejati, PT Daya Adicipta Mustika dan PT Mitra Sendang Kemakmuran. Sementara itu Head of Corporate Communication AHM Kristanto mengatakan selain memberikan service gratis, AHM bersama jaringan main dealer juga memberikan bantuan bagi para korban banjir berupa sembako, obat-obatan dan selimut. UNTUK pertama kalinya di tahun 2013, Hotel Ciputra Jakarta kembali mengadakan aksi donor darah. Acara ini diadakan pada tanggal 1 Februari 2013 pada pukul 14.00 hingga 16.00 di ruang serba guna hotel. Sebelumnya, pihak hotel sudah melakukan kegiatan aksi donor darah secara berkala, yaitu 3 hingga 4 kali dalam setahun. Dengan tema ‘Giving For Living’ pihak hotel, para pendonor yaitu karyawan hotel yang ikut berpartisipasi kali ini dengan sukarela menyumbangkan darahnya bagi yang sangat membutuhkan. Bekerjasama dengan pihak Palang Merah Indonesia (PMI), diharapkan dapat mengumpulkan pendonor lebih banyak dari periode sebelumnya. “Kami yakin bahwa ini akan sangat berarti bagi saudara-saudara yang membutuhkan apalagi jika diadakan secara berkala,” ungkap Christine Hartati selaku Public Relations Hotel Ciputra Jakarta.

Maret 2013

31


java-khatulistiwa.blogspot.com

AL QURAN Cordoba The Amazing 33 in 1 adalah Al Qur an rujukan terlengkap pertama di dunia dengan 33 komponen utama yang membantu Anda dalam mengaplikasikan tuntunan Al Quran dalam kehidupan sehari-hari. Selain memuat tafsir beberapa ahli Al Quran terkenal seperti Jalalain, At-Tabari, Ibnu Katsir, dan masih banyak lagi, Al Quran Cordoba juga memuat panduan hukum tajwid, terjemahan per kata, terjemahan resmi dari Kementerian Agama RI, Asbabun Nuzul, tuntunan doa, Asmaul Husna, kisah Nabi dan Rasul Allah, Syamail Muhammadiyah, hadist-hadist Qudsi, hadist-hadist Nabawi, nasihat-nasihat spiritual Islam, dan bahkan tutorial praktis ibadah shalat, umroh, dan haji. Dikemas dengan finishing hard cover yang mewah, dalam paket pembeliannya, Al Quran Cordoba juga memberikan suplemen buku 'Menapaki Jejak Kejayaan Islam' serta kamus praktis Al Quran. Bahkan dalam versi update terbarunya, Al Quran Cordoba menambahkan fiturnya hingga berjumlah 101. Sehingga Al Quran Cordoba resmi menjadi Al Quran Cordoba The Amazing 101 in 1. Tambahan update tersebut berupa DVD tuntunan agama Islam dari ulama-ulama besar Islam di dunia, seperti Syekh Yusuf Qardhawi, Syekh Wahbah Zuhaily, dan masih banyak lagi. Tak lupa Al Quran Cordoba menyertakan murrotal Al Quran dari imam-imam besar asal Timur Tengah. Paket yang diterbitkan oleh PT Cordoba Internasional Indonesia ini sangat lengkap. Jika dibandingkan dengan apa yang didapat, maka Al Quran Cordoba adalah hal penting yang harus dimiliki oleh seluruh keluarga muslim Indonesia. Untuk keterangan lebih lanjut bisa dilihat di laman qurancordoba.com. 32

Sahabat Mizan Amanah

photographyreview.com

Al Quran Cordoba The Amazing 33 in 1

Nikon D7100 Kamera HD-SLR Beresolusi 24 Megapixel PRODUSEN kamera asal Jepang, Nikon mengumumkan seri kamera digital terbarunya. Seri Nikon D7100 tampil perkasa dengan ketajaman gambar hingga 24 megapixel. Kamera ini hadir dengan spesifikasi tinggi serta konektivitas nirkabel, antara lain konektivitas Wi-Fi dan GPS terintegrasi. Kehadiran transmitter Wi-Fi pada kamera ini memungkinkan penggunanya men-transfer foto dan video secara nirkabel ke perangkat lain, seperti ke smartphone, tablet, komputer, dan piranti lainnya. D7100 dibandrol dengan harga USD 1.682 untuk body, atau harga USD 1.988 dengan paket lensa 18-105mm. Nikon D7100 menampilkan sensor CMOS DX-Format, dengan point autofocus yang lebih banyak dari pendahulunya yaitu 51 point. Sensitivitasnya (ISO) ada di rentang 100 hingga 6400. Kamera ini diklaim memiliki tingkat noise rendah walau di dalam ISO yang tinggi, serta memiliki waktu respon yang cepat. Untuk melihat hasil gambar, Nikon menyediakan layar LCD 3,2 inci pada seri D7100. Untuk menangkap gambar, D7100 juga memiliki jendela bidik optik OLED yang memberikan framing hingga 100 persen. Selain mengabadikan gambar diam, D7100 juga bisa merekam video dengan resolusi Full HD 1080p. Pengguna bisa memutar video tersebut di perangkat HDTV melalui dukungan kabel HDMI. D7100 juga dilengkapi dengan Creative Effect yang bisa digunakan dengan video secara real-time untuk penerapan efek kustomisasi seperti Color Sketch, dan sebagainya. “D7100 menggabungkan fitur kreatif terbaik dengan fungsionalitas tingkat tinggi guna memberi pengguna apa yang mereka inginkan,� kata Bo Kajiwara, Vice President of Marketing, Planning and Customer Experience Nikon.


INFO NIAGA thecellularguru.com

BLACKBERRY resmi merilis dua perangkat anyarnya yang berjalan pada sistem operasi BlackBerry 10 (BB 10), yakni Z10 dan Q10. Dari sisi fisik Z10 dan Q10 memiliki perbedaan yang cukup signifikan. Z10 mengusung fitur layar sentuh tanpa keyboard fisik, sedangkan Q10 mengusung layar sentuh yang dikombinasikan dengan keyboard fisik QWERTY. BlackBerry Z10 Mengusung layar sentuh 4,2 inci 16 juta warna beresolusi 2680x1280 pixel, Z10 menggunakan layar sentuh multitouch tanpa dibekali keyboard fisik. Mengemas chipset Qualcomm MSM8960 Snapdragon, smartphone ini diperkuat dengan prosesor dual-core Krait 1,5GHz dengan Graphic Processing Unit (GPU) Adreno 225. Berjalan pada sistem operasi anyar BlackBerry 10, Z10 dilengkapi dengan kamera utama 8 MP dengan fitur LED flash dan autofokus sehingga dapat menghasilkan gambar sampai resolusi 3264x2448. Z10 juga mendukung video call, sehingga dilengkapi dengan kamera depan beresolusi 2 MP. Baterai Z10 dapat bertahan hingga 10 jam talktime berkat penggunaan baterai Li-ion 1800 mAh. BlackBerry Q10 Q10 hadir dengan mengusung fitur layar sentuh yang dikombinasikan dengan keyboard fisik (QWERTY) yang merupakan

BlackBerry Z10 & Q10

ciri khas perangkat BlackBerry pada umumnya. Q10 mengusung layar sentuh 3,1 inci super AMOLED 16 juta warna dengan resolusi 720x720 pixel. Dengan RAM 2GB, Q10 juga dilengkapi dengan slot microSD yang dapat mendukung kapasitas hingga 32GB. Dikemas dengan chipset TI OMAP 4470, prosesor dual-core Cortex-A9, dapur pacu BlackBerry juga dilengkapi Graphic Processing Unit (GPU) PowerVR SGX544. Tak mau kalah dari ‘saudaranya’, Blackberry Q10 juga hadir dengan kamera 8 MP yang mampu menghasilkan image beresolusi 3264 x 2448 pixels. Kameranya

dilengkapi dengan autofokus dan LED flash. Kamera utama tersebut dapat merekam video berkualitas 1920x1080 (Full HD). Selain itu juga terdapat kamera depan dengan resolusi 2 MP. Untuk ketahanan baterai, BlackBerry Q10 dapat bertahan hingga 10 jam talktime berkat pemakaian baterai Li-ion berkapasitas 1800 mAh. Bila Anda menginginkan perangkat full touchscreen maka Z10 pilihannya. Namun, bagi yang belum bisa terlepas dari keyboard QWERTY BlackBerry, maka Anda bisa memilih Q10 sekaligus merasakan antar muka layar sentuh pada platform BlackBerry 10. Dipilih, dipilih...

Botol Lifesaver (Lifesaver Bottle) Dari Air Kotor Menjadi Air Siap Minum Bebas Kuman BOTOL Lifesaver adalah botol filter pengubah air kotor menjadi air siap minum, yang dikemas praktis sehingga dapat digunakan dimana saja. Produk ini amat berguna bagi mereka yang sering melakukan petualangan dan perjalanan outdoor. Produk ini dapat melakukan proses penyaringan air dan dapat menghilangkan bahan dan bakteri berbahaya yang ada pada air kotor. Proses filterisasinya alami, tanpa menggunakan bahan-bahan kimia

yang biasa digunakan dalam proses filterisasi air pada umumnya. Tidak sampai 60 detik, botol ini dapat membersihkan 750 ml air dari bahaya virus, bakteri, jamur yang banyak terdapat di dalam air kotor. Produk inovatif ini adalah peralatan wajib untuk kegiatan camping, hiking, dan kegiatan outdoor lainnya. Bahkan untuk menghadapi situasi darurat, seperti bencana, dan sebagainya. Botol Lifesaver (Lifesaver Bottle) dapat dibeli melalui amazon.com.

hiconsumption.com

Maret 2013

33


ANJANGSANA ISTIMEWA

Saat Anda melintasi Demak, tak elok rasanya bila tak singgah atau menyempatkan diri untuk menunaikan ibadah shalat di Masjid Agung Demak. Betapa tidak, keelokan arsitektur masa silam dan ‘spirit’ dalam masjid ini bukan tak mungkin memompa kekhusyuan ibadah Anda.

MASJID AGUNG DEMAK

Jejak Warisan Para Wali

ebagai salah satu masjid tertua yang ada di Indonesia, sejatinya, Masjid Agung Demak yang terletak di desa Kauman, Kabupaten Demak, Jawa Tengah, terus menarik perhatian kaum muslim tak hanya di Indonesia, juga mancanegara. Tak heran, kiranya, saat beberapa ahli dari Komisi Internasional Bagi Pemeliharaan Warisan Budaya Islam dari Organisasi Konferensi Islam (OKI) mengunjungi masjid ini. Mereka menyatakan Masjid Agung Demak merupakan salah satu bangunan penting di Asia Tenggara dan dunia Islam. Masjid ini memang dikenal sebagai warisan Wali Songo kepada masyarakat 34

Sahabat Mizan Amanah

Islam, khususnya di Demak. Di masjid inilah para wali beribadah, mengajarkan dan membedah beragam topik Islam, mulai dari perkara iman, aqidah, syariat, dan ibadah. Arsitektur Tatkala menyimak bentuk fisik masjid, sesuatu yang unik pun muncul. Masjid ini mempunyai bangunan-bangunan induk dan serambi. Bangunan induk memiliki empat tiang utama yang disebut saka guru. Salah satu dari tiang utama tersebut konon berasal dari serpihan-serpihan kayu, sehingga dinamai saka tatal. Bangunan serambi merupakan bangunan terbuka. Atapnya berbentuk limas yang ditopang

delapan tiang yang disebut Saka Majapahit. Atap limas masjid terdiri dari tiga bagian yang menggambarkan iman, Islam, dan ihsan. Di masjid ini juga terdapat ‘Pintu Bledeg’, yang sudah ada sejak tahun 1388 Saka, atau 1466 M, atau 887 H. Ukuran masjid ini terbilang luas. Luas bagian dalamnya 24 x 24 m2. ketebalan dinding tembok keliling 80 cm, ketinggian mustaka (bagian puncak masjid) 21,65 m, lebar ratarata teras keliling 2,80 m, dan luas mihrab 146 x 268 cm. Adapun luas serambi masjid 17,50 x 29 m2 dengan ketinggian 7,63 m. Hampir semua bahan bangunan masjid ini terbuat dari kayu jati seperti kerangka konstruksi, balok loteng, geladak, dan tiang utama. Di luar


ANJANGSANA bangunan utama terdapat menara untuk adzan. Menara ini didirikan pada tahun 1932 yang memiliki ketinggian 22 dengan konstruksi baja. Di area masjid yang luasnya 1,5 hektar ini juga terdapat gedung LPI (Lembaga Pendidikan Islam), gedung kesehatan, perpustakaan, dan makam raja-raja. Di pemakaman ini, juga terdapat makam Raden Fattah (Sultan Demak I), Raden Patiunus (Sultan Demak II), Raden Trenggono (Sultan Demak III) dan makam para abdinya. Di kompleks ini juga terdapat Museum Masjid Agung Demak, yang berisi berbagai hal mengenai riwayat Masjid Agung Demak. Masjid ini bisa menampung 5000 jemaah. Hal ini biasanya pada saat shalat Jumat. Namun, saat hari raya seperti Idul Fitri, jumlah jemaah bisa mencapai 15.000-20.000 karena lapangan di sekitar masjid pun turut digunakan. Saat ini sedikitnya, sekitar 100 orang per hari datang ziarah ke masjid. Mereka, umumnya, berasal dari Jawa Tengah, Jawa Timur, Yogyakarta. Tak jarang, di antara pengunjung ‘harian’ ini pun berasal dari luar Jawa atau mancanegara. Dengan sejarah perkembangan Islam yang begitu kental, tentunya saat berada di Demak, mengunjungi masjid ini adalah sebuah ‘kewajiban’ bagi Anda. AS - dari berbagai sumber

Wisata Religi di Demak KABUPATEN Demak berada di wilayah pengunjung dalam negeri dan 1.204 propinsi Jawa Tengah bagian utara dan pengunjung dari luar negeri yang berasal merupakan daerah yang berbatasan langsung dari Perancis, Australia, Inggris, Jepang, dengan kota Semarang sebagai pusat Belanda dan negara lainnya. pemerintahan dan perekonomian di Jawa Ada dua obyek wisata utama di Tengah. Karena posisinya yang cukup Kabupaten Demak yang banyak strategis, Kabupaten Demak memiliki potensi mendatangkan devisa bagi daerah, yaitu sebagai daerah penyangga roda obyek wisata religi Masjid Agung Demak perekonomian Jawa Tengah di samping itu dan Makan Sunan Kalijaga Kadilangu. dari sisi perhubungan darat berada pada lalu Selama tahun 2009 tercatat 440.128 lintas yang cukup ramai yaitu jalur Pantai wisatawan mendatangi obyek wisata Masjid Utara Jawa. Agung Demak. Sedangkan untuk obyek Menurut sejarah, Demak merupakan wisata Makam Sunan Kalijaga tercatat Kasultanan ketiga di Nusantara atau keempat dikunjungi oleh 594.230 wisatawan. ISTIMEWA di Asia Tenggara. Ibukotanya Demak yang sekaligus digunakan sebagai pusat pemerintahan dan pusat penyebaran agama Islam yang diprakarsai oleh para wali (Wali Songo). Dari potensi pariwisatanya, selama tahun 2009 tercatat tercatat 1.034.358 orang yang mengunjungi obyek wisata di Demak. Jumlah pengunjung Makan Sunan Kalijaga Kadilangu ini terdiri atas 1.033.154

Sejarah Masjid Agung Demak MASJID Agung Demak dibangun pada tahun 1466 oleh Wali Songo bersama sejumlah santri termasuk Raden Fattah (Raden Patah). Awalnya, mesjid ini dinamakan Masjid Glagahwangi. Penamaan ini merujuk ke lokasi masjid yang berada di pondok pesantren Glagahwangi yang dipimpin oleh Sunan Ampel. Pada tahun 1475, Raden Fattah menjadi adipati Majapahit dengan gelar Adipati Notoprojo. Tahun itu pula, masjid Glagahwangi direnovasi sekaligus diperluas. Proses renovasi ini pun dibantu Wali Songo dan para santri. Berbeda dengan pembangunan awal masjid yang terbilang sangat cepat, pada proses renovasi

memakan waktu sekitar dua tahun. Selesai renovasi, masjid pun berubah nama menjadi Masjid Kadipaten. Perubahan nama ini dilakukan karena tanggungjawab penataan dan pemeliharaan masjid ini ditangani langsung oleh Adipati Notoprojo (Raden Fattah). Setahun kemudian, masjid pun kembali berubah. Perubahan yang dilakukan juga masih didukung para wali. Bahkan, Syeikh Maulana Magribi asal Maroko pun ikut terlibat. Setelah proses pembangunan selesai, masjid ini pun berubah nama menjadi Masjid Keraton/Kesultanan Bintoro. Penamaan ini mengacu pada Raden Fattah yang menyandang gelar

Kanjeng Sultan Raden Fattah Al Akbar Sayyidin Pontogomo yang berkedudukan di Bintoro dan diresmikan Raden Fattah pada tahun 1479. Adapun perubahan nama menjadi Masjid Agung Demak terjadi setelah keluar peraturan Menteri Agama RI No. 1/1988 yang mulai memberlakukan nama tersebut pada tahun 1991. Tentunya, dari proses pembangunan dan renovasi yang dilakukan oleh Radan Fattah hingga ratusan tahun kemudian saat diganti namanya menjadi Masjid Agung Demak, sedikitnya telah dilakukan sembilan kali proses pemugaran agar keaslian bangunan tetap terjaga.

Maret 2013

35


FIGUR solopos.com

Jusuf Kalla Terima Honoris Causa dari UI KETUA Umum Palang Merah Indonesia (PMI), Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla menerima gelar kehormatan Honoris Causa dari Universitas Indonesia (UI), Sabtu (9/2). Wakil Presiden Indonesia 2004-2009 yang akrab disapa JK ini menerima gelar Doktor Honoris Causa dalam bidang Kepemimpinan pada Sidang Senat Terbuka UI di Balairung Kampus UI, Depok. Jusuf Kalla yang juga anggota Majelis Wali Amanat (MWA) UI mengaku merasa terhormat mendapatkan gelar tersebut. “Alhamdulillah, atas kehendak Allah, UI memberikan saya gelar kehormatan ini, saya menerimanya dengan tekad akan menjaga kehormatan dan reputasi UI ke depannya,” ungkapnya. Penganugerahan dipimpin oleh Penanggung Jawab Sementara Rektor

UI, Prof. Dr. Ir. Djoko Santoso, M.Sc yang juga merupakan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Dalam sambutannya, Djoko Santoso mengungkapkan bahwa Jusuf Kalla berhak menerima gelar kehormatan dalam bidang kepemimpinan karena memenuhi beberapa kriteria pemimpin menurut UI seperti visioner dan dapat dipercaya. Selain Jusuf Kalla, UI juga memberikan gelar Doktor Honoris Causa kepada Profesor Belanda Peneliti Bahasa Indonesia, Prof. Dr. Willem Arnoldus Laurens Stokhof. AS

SINGGIH

Armand Maulana Senantiasa Menjaga Shalat Lima Waktu BAGI Armand, menjadi vokalis di band GIGI adalah sebuah perjalanan panjang yang harus dilaluinya bersama dengan temantemannya. Terlebih lagi, mempertahankan band GIGI yang resmi dibentuk pada tanggal 22 Maret 1994 dengan personal awal Armand (vokalis), Thomas Ramdhan (bassist), Dewa Budjana (gitaris), Ronald Fristianto (drummer) , dan Baron (gitaris). hingga saat ini yang digawangi Armand (vokalis), Thomas Ramdhan (bassist), (gitaris), Dewa Budjana (gitaris) dan Gusti Hendy (drummer). Ditemui disela-sela kesibukannnya menjadi juri sekaligus coach di program TV ‘The Voice Indonesia’ pria kelahiran Bandung pada tanggal 4 April 1971 juga menceritakan harapannya di masa depan. “Saya tidak pernah bermimpi yang di luar kemampuan saya. Yang terpenting bagi saya adalah doa dan usaha. Percuma jika bermimpi namun tidak berusaha untuk membuatnya nyata. Dan yang terpenting itu adalah doa, makanya saya selalu berusaha untuk menjalankan shalat tepat waktu. Alhamdulillah, istri dan anak saya mendukung semua kegiatan saya karena mereka tahu jika saya melakukan ini untuk mereka juga. Jangan pernah menyerah dalam mengejar cita-cita dan tetaplah menjadi manusia yang rendah hati bukan rendah diri,” pungkas Armand. EKA 36

Sahabat Mizan Amanah


INTERMEZZO

MUAKAD CARD JUMAT ALAMAT PATRIOT KITAB AGNIYA ZAHIR

PLAGIAT ZUMAR JEMAAT QOMAR MAKLUMAT LAUT TAKZIM TAAT

Temukan kata-kata pada baris sebelah kiri di susunan huruf acak di atas. Fotokopi halaman ini, lalu gunting jawaban dan masukan ke amplop beserta alamat lengkap dan fotokopi KTP. Kirimkan ke:

Hadiah dipersembahkan oleh :

Redaksi Majalah ‘Sahabat Mizan Amanah’ Jl. Kesehatan Raya No. 16 Bintaro - Jakarta Selatan Jawaban paling lambat diterima oleh Redaksi pada tanggal 23 Maret 2013. Pemenang (satu orang pemenang) akan diundi dan diumumkan pada edisi Majalah ‘Sahabat Mizan Amanah’ bulan April 2013. Pemenang akan mendapatkan hadiah berupa 1 (satu) buah buku terbitan Penerbit Republika dan 1 (satu) buah voucher belanja Lottemart senilai Rp.100.000,-. Keputusan Redaksi tidak dapat diganggu gugat.

Jawaban Quiz - Februari 2013

Hadiah dapat diambil ke kantor Redaksi Majalah ‘Sahabat Mizan Amanah’ dengan membawa KTP asli. Waktu pengambilan hadiah maksimal hingga tanggal 23 tiap bulannya. Bagi pemenang asal luar kota Jakarta dan Bandung, hadiah akan dikirim via pos.

FAKTA ! Rata-rata kecepatan jatuhnya air hujan adalah 8-10 km/jam. Dalam satu detik, kira-kira 16 juta ton air menguap dari bumi. Setelah hujan turun, tanah, ilalang, rerumputan akan mengeluarkan bau wangi yg khas, senyawa ini dinamakan 'petrichor'.

Butiran air hujan berubah bentuk ratusan kali tiap detik Air jatuh ke bumi dengan kecepatan yang rendah karena titik hujan memiliki bentuk khusus yang meningkatkan efek gesekan atmosfer dan membantu hujan turun ke bumi dengan kecepatan yang lebih rendah. Andaikan bentuk titik hujan berbeda, maka bumi akan menghadapi kehancuran setiap turun hujan.

Kalau butiran air hujan itu dibekukan akan membentuk keping kristal yg indah, tidak seperti air biasa yang dibekukan. Ketinggian minimum awan hujan adalah 1.200 meter. Namun awan hujan pun dapat ditemui pada ketinggian 10.000 meter. Hujan memiliki kemampuan untuk menghipnotis manusia dalam meresonansikan ingatan masa lalu.

Pemenang : HARYANTI Pamulang - Tangerang Selatan

Maret 2013

37


TAUSYIAH

AL- IFFAH (Menjaga Kehormatan Wanita) slam mengangkat derajat manusia dengan semulia-mulianya makhluk Allah SWT, sebaik-baik ciptaan-Nya, baik itu laki-laki ataupun perempuan, Cuma barangkali dalam masalah ini banyak yang tidak memanfaatkan anugrah, pemberian karunia Allah SWT, sehingga manusia ada dalam kerugian yang sangat atau Allah mengembalikannya kepada tempat yang sangat rendah. Allah SWT berfirman: “Sesungguhnya Kami telah menciptakan manusia dalam bentuk yang sebaik-baiknya. Kemudian Kami kembalikan dia ke tempat yang serendah-rendahnya (neraka), kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal saleh; maka bagi mereka pahala yang tiada putus-putusnya” (QS, At-Tien:4-6). Bukan hanya itu yang menjadi perhatian Islam, tapi lebih dari itu bahwa Islam memperhatikan seluruh umat manusia. Islam mengharuskan untuk menjaga kehormatan dirinya dari hal-hal yang akan menjerumuskan kejurang kehinaan, harus menjaga diri dari pergaulan bebas, dari zina, dari minuman keras, dan dari hal merugikan diri sendiri atau orang lain. Berikut adalah langkah-langkah menggapai iffah (menjaga kehormatan sebagai seorang wanita). Langkah Pertama: Iman Dan Taqwa Konsentrasi utama bagi langkah dan cara-cara menuju terwujudnya iffah ialah iman dan taqwa kepada Allah SWT. Dengan mengamalkan segala yang diperintahkan-Nya, dan menjauhi segala apa dilarang-Nya, di samping itu juga selalu berusaha untuk mengamalkan apa yang diperintahkan dan dicontohkan oleh Rasulullah SAW, dan juga menjauhi apa yang dilarangnya. Jika seorang perempuan telah mewujudkan semua itu dan ia selalu berusaha untuk menjaga dan meningkatkannya, maka ia termasuk orang yang dijanjikan Allah SWT, dalam firman-Nya: “Barangsiapa yang mengerjakan amal saleh, baik laki-laki maupun perempuan dalam keadaan beriman, maka sesungguhnya akan Kami berikan kepadanya kehidupan yang baik dan sesungguhnya akan Kami beri balasan kepada mereka dengan pahala yang lebih baik dari apa yang telah mereka kerjakan” (QS, An-Nahl:97) Ditekankan di dalam ayat ini, bahwa laki-laki dan perempuan dalam Islam mendapat pahala yang sama dan bahwa amal saleh haruslah disertai iman. Terdapat firman Allah: “Hai orang-orang

38

Sahabat Mizan Amanah

Maha Mengetahui.” (QS. An-Nuur:32). Dari Abdullah Ibnu Mas'ud RA, Rasulullah SAW bersabda: “Wahai generasi muda, barang siapa di antara kamu telah mampu berkeluarga hendaknya ia kawin, karena ia dapat menundukkan pandangan dan memelihara kemaluan. Barangsiapa belum mampu hendaknya berpuasa, sebab ia dapat mengendalikanmu.”

oleh :

Ust. Fuad Hasyim beriman, jika kamu bertaqwa kepada Allah, Kami akan memberikan kepadamu furqaan. Dan kami akan jauhkan dirimu dari kesalahan-kesalahanmu, dan mengampuni (dosa-dosa)mu. Dan Allah mempunyai karunia yang besar.” (Al-Anfal:29) Maksudnya, petunjuk yang dapat membedakan antara yang haq dan yang batil, dapat juga diartikan di sini sebagai pertolongan. Tapi bila keimanan atau ketaqwaan telah tercabut dari seorang wanita, maka itu berarti kehinaan dan kesesatan, ini karena orang semacam ini akan melangkah di permukaan bumi tanpa arah tertentu, ia hanya memperturutkan apa yang bisa memenuhi dan memuaskan nafsu serta keinginannya tanpa membedakan antara yang halal dan yang haram. Langkah Kedua: Nikah Nikah adalah petunjuk dan sarana yang amat jelas dan paling penting agar seorang wanita mampu untuk mewujudkan iffah. Nikah adalah jalan yang paling bermanfaat paling afdhal untuk direalisasikan, dengan nikah seorang wanita akan terjaga dari yang diharamkan oleh Allah SWT. Oleh sebab itulah, Rasulullah SAW, mendorong untuk mempercepat nikah, mempermudah jalan untuknya dan memberantas kendala-kendalanya. Firman Allah SWT: “Dan kawinkanlah orangorang yang sedirian di antara kamu, dan orangorang yang layak (berkawin) dari hamba-hamba sahayamu yang lelaki dan hamba-hamba sahayamu yang perempuan. Jika mereka miskin Allah akan memampukan mereka dengan kurniaNya. Dan Allah Maha luas (pemberian-Nya) lagi

Langkah Ketiga: Malu Malu merupakan akhlaq dan sikap jiwa yang luhur dan indah, ia merupakan pakaian kesempurnaan dan hiasan kecantikan yang hanya dipakai oleh hamba-hamba Allah yang dikehendaki-Nya. Dari Ibnu Umar RA, Rasulullah SAW bersabda: “Malu dan iman, keduanya dibarengkan semuanya, maka apabila salah satunya dihilangkan maka yang lain pun akan hilang.” (HR. Hakim). Dari Zaid bin Thalhah, Nabi SAW bersabda: “Sesungguhnya setiap agama memiliki akhlaq, dan akhlaq Islam adalah malu.” (HR. Malik). Langkah Keempat: Tidak Ber-khalwat Nabi SAW bersabda: “Janganlah sekali-kali seorang laki-laki ber-khalwat (bersendirian) dengan seorang perempuan melainkan dengan seorang perempuan itu ada mahramnya.” (HR. Bukhari dan Muslim). Dan sebuah hadist lagi mengemukakan: “Ketahuilah, tidak akan sekali-kali seorang lakilaki ber-khalwat dengan perempuan melainkan yang ketiganya adalah setan.” (HR. Tirmidzi). Hadits-hadist di atas menjelaskan haramnya seorang laki-laki ber-khalwat dengan seorang perempuan kecuali bila disertai mahramnya. Mahram ialah setiap laki-laki yang haram menikahinya untuk selama-lamanya, baik karena hubungan nasab atau hubungan satu susuan atau hubungan karena menantu. Hikmahnya ialah bahwa khalwat (berdua-duaan antara laki-laki dan perempuan) ini menyebabkan terjadinya kekejian, karena sesungguhnya setan pasti hadir di tempat dan membujuk keduanya untuk berbuat keji. Di samping itu juga karena kelemahan wanita. Bagi seorang wanita, dirinya mudah takluk dan bertekuk lutut pada rayuan maksiat. Semoga generasi muslimah mampu meraih iffah (menjaga kehormatannya) dengan sesungguhnya. Aamiin...


Memberikan Yang Terbaik Untuk Anak Yatim dan Dhuafa Adalah Komitmen Kami Komitmen ini kami lakukan secara terus-menerus dan berkesinambungan. Salah satunya adalah rencana kami untuk membangun Orphan Village (Kampung Yatim) yang merupakan sebuah kompleks anak yatim terpadu. Di dalamnya terdapat rumah sehat, sekolah khusus anak yatim, tempat bermain, kantin sehat, masjid, serta fasilitas penunjang lainnya. Orphan Village bakal dibangun di atas tanah wakaf seluas lebih dari 7.000 m2 yang belokasi di daerah Cisarua, Kab. Bandung Barat, Jawa Barat. Salah satu tujuan Orphan Village adalah keinginan Mizan Amanah untuk menempatkan posisi anak yatim kepada fitrahnya, yaitu memiliki orang tua seperti anak-anak lainnya. Dengan konsep seperti ini, diharapkan perkembangan anak dapat diperhatikan secara lebih baik, baik dilihat dari segi psikologis, pendidikan, serta dari perkembangan pertumbuhan anak. Kepedulian Anda adalah harapan dan solusi bagi kami di dalam mewujudkan impian dan citacita anak yatim di seluruh Indonesia.

Salurkan Kepedulian Wakaf Anda Melalui Rekening

Kantor Pusat

BCA Bank Muamalat

: 139 300 0001 : 1010 038 415 3000 000 000 Bank Mandiri : 128 000 623 5151 Bank Mandiri Syariah : 727 575 7472

Jl. Kesehatan Raya No. 16 Bintaro - Jakarta Selatan

T. (021) 7388 6407

www.mizanamanah.org


Ya Allah... Berikanlah Kemuliaan dan Keberkahan Atas Mereka Yang Menyayangi Kami Seperti Mereka Menyayangi Anak Mereka Sendiri... Aamiin...

w w w . m i z a n a m a n a h . o r g


Binaan Mizan Amanah

2

Mizan Amanah News

6

Mitra Kotak Peduli Yatim (KPY) M E D I A S I L AT U R A H M I M I Z A N A M A N A H

12

Edisi Maret 2013

Binaan MIZAN AMANAH STEF

IRNA WATI DOE

Ingin Menjadi Ustadzah Saat pertama kali harus meninggalkan Morotai, Maluku, dan pergi ke daerah yang sangat jauh dari tempat dilahirkan, Irna tentunya merasakan ada perasaan takut yang bercampur sedih. Namun, keinginannya yang tinggi untuk belajar bersama bimbingan Mizan Amanah, ditambah keyakinannya yang kuat untuk menggapai citacitanya menjadi ustadzah, rasa rindu yang berbalut sedih perlahan mulai menjauh. Ikuti pengalaman Irna yang kini sedang menuntut ilmu di Sekolah Peradaban Mizan Amanah.

Baca Halaman 5


BINAAN SUKSES

Ibu Marsini

Memberdayakan Diri Dengan Usaha Katering

bu Marsini menggeluti dunia memasak lebih intens sejak masa remaja. Tatkala duduk di bangku sekolah menengah, memasak atau terkait makanan pun menjadi kesehariannya lantaran memilih bidang ini sebagai jurusannya. Lulus sekolah, memasak atau terkait makanan pun tak lepas dari dunianya. Saat bekerja, ibu Marsini pun bekerja dengan di dunia masakan dan makanan. Oleh karenanya, setelah menikah dan sang suami harus berhenti bekerja lantaran di-PHK , katering menjadi pilihan

2

FOTO-FOTO : SINGGIH

Wirausaha di bidang Katering boleh jadi merupakan pilihan menarik bagi siapa pun yang memilih bekerja di rumah. Selain bisa menyalurkan hobi memasak, prospeknya pun cukup menjanjikan. Tak heran, usaha ini pula yang dipilih banyak kaum perempuan atau ibu di berbagai tempat. Tak terkecuali, ibu Marsini yang tinggal di kawasan Cimahi, Jawa Barat.

utamanya untuk menopang kebutuhan kehidupan sehari ia dan keluarga. Kesempatan untuk mengembangkan usaha ini pun semakin terbuka saat ia memperoleh kesempatan dan dibantu oleh Mizan Amanah lewat program Dhuafa Bangkit. Seperti diketahui, Dhuafa Bangkit adalah program pemberdayaan bagi kaum dhuafa yang bertujuan untuk memberikan peluang kepada kaum dhuafa yang mempunyai motivasi untuk berubah dengan memberikan bantuan stimulan baik berupa motivasi,

pengarahan manajemen, pemberian bantuan permodalan bergulir, pembimbingan berkala sehingga menghasilkan entrepreneur yang mandiri serta dapat menjadi motor pergerakan ekonomi baik bagi dirinya, keluarga dan masyarakat lainya. Mizan amanah percaya bahwa kemandirian suatu komunitas tidak dapat dicapai dengan kegiatan yang bersipat charity saja. Dengan santunan yang bersifat memberdayakan atau metoda memberi kail dari pada memberi umpan akan lebih baik. Program yang bersifat santunan

Maret 2013

INFO Mizan Amanah


BINAAN SUKSES langsung hanya akan menimbulkan ketergantungan dan tidak akan menyelesaikan akar permasalahan perekonomian di suatu wilayah. Untuk itu, divisi ekonomi Mizan Amanah dengan program perberdayaan ekonomi produktif sangat yakin kegiatan yang bersifat pemberdayaan dengan parsitifasi dengan komunitas lokal itu sendiri, akan mampu memberikan kesempatan bagi kaum dhuafa. Perkenalan ibu Marsini dengan Mizan Amanah, berawal dari kegitan rutin yang dilakukan ibu Marsini di majelis taklim di daerah rumahnya. “Waktu itu, Mizan Amanah datang ke majelis taklim dan bertemu dengan pak Enjang dan pak Dodi dari Mizan Amanah yang menceritakan ada program Dhuafa Bangkit. Ibu langsung menanyakan, kira-kira ibu masuk kriteria tidak? Alhamdulillah, ibu bisa mendapat bantuan,” ungkapnya lebih lanjut. Ditemui di rumahnya yang terbilang sederhana di kawasan Cimindi, ibu Marsini pun menuturkan usaha yang digelutinya. “Usaha katering sudah berjalan sekitar lima tahun. Alhamdulilah sekitar dua tahun silam mendapat bantuan dari program Dhuafa Bangkit. Bagi saya, hal ini sangat membantu sekali karena saya bisa membeli perabot lain untuk katering, yakni pemanas untuk prasmanan,” buka ibu Marsini. “Biasanya kan untuk pemanas saat prasmanan itu dengan jumlah umumnya lima buah, saya sewa. Pas mendapat dana bantuan, Alhamdulilah, saya bisa membeli tiga pemanas, sedangkan yang duanya saya masih sewa,” tambahnya. Kendala Dengan kondisi ini, ibu Marsini bisa berhemat dan menabung dari biasanya menyewa lima pemanas saat mendapat order katering, ia bisa menyisihkan dan menyimpan uang yang seharusnya dikeluarkan untuk menyewa tiga pemanas tersebut. Dalam dua tahun terakhir sejak menerima bantuan, ibu Marsini memang merasakan ada perbedaan. Namun, kendala lain masih ia rasakan. “Ya, nomor satu itu modal. Selama ini order yang ibu terima baru ‘partai’ kecil seperti khitanan, syukuran. Ibu belum mendapat pesanan yang besar. Itu juga dikarenakan modal yang memang belum memadai. Tapi ini juga sudah Alhamdulillah” paparnya. Harapan Tentunya, sebagaimana orang yang berusaha, harapan pun selalu melekat dalam benak. “Harapan saya., usaha ini bisa lebih maju dari apa yang sudah dijalankan. Usaha ini tidak sekedar bisa membantu memenuhi keperluan sehari-hari, tapi juga bisa menjadi sarana ibadah. Kelak, usaha yang sudah dijalani sekarang, Alhamdulillah, bisa bantu tetangga yang nganggur. Ibu juga berharap dengan usaha ini, INFO Mizan Amanah

Maret 2013

bisa dikasih rezeki oleh Allah SWT agar ibu bisa menunaikan semua rukun Islam. Rukun Islam dari yang pertama sampai keempat, Insya Allah, sudah ibu jalankan dan mudah-mudahan, ibu bisa menunaikan hingga rukun Islam yang kelima,” harap ibu Marsini. Semoga segera terwujud ya bu! Aamiin... AS


BINAAN Mizan Amanah STEF

Yasri Sayyidi Aljurzani Ingin Sukses di Dunia dan Akhirat

T

inggal dan belajar jauh dari orangtua dan saudara memang menjadi tantangan tersendiri bagi anak-anak binaan Mizan Amanah. Tak terkecuali bagi Yasri. Tantangan itu terasa berat pada awal, tetapi perlahan ia bisa menghadapi tantangan tersebut. Awalnya, Yasri tinggal di asrama di Cimahi saat pertama kali pindah dari Tasikmalaya. Tinggal di asrama merupakan hal baru baginya saat itu. Rasa rindu terhadap adik, saudara, dan orangtua menjadi ĂŹkeseharianĂŽ yang cukup sulit dihilangkan. Seiring waktu, ditambah suasana asrama yang diisi banyak teman dan memiliki rasa kekeluargaan yang tinggi memupus rasa itu dan kehidupan di asrama pun menjadi rutinitas yang dinikmati. Tentunya, ada perbedaan saat tinggal bersama keluarga dan asrama. Perbedaan yang mencolok adalah Yasri bisa menjadi lebih mandiri dan disiplin. Tatkala, ia dipindah lagi dari asrama di Cimahi dan kemudian menetap di Cianjur lantaran Yasri melanjutkan sekolah di Sekolah Peradaban yang dikelola Mizan Amanah, ia pun cepat beradaptasi dengan lingkungan barunya. “Saya suka belajar di sekolah ini. Semua pelajarannya juga suka. Saya senang karena banyak teman, juga bisa belajar menghafal Al Quran dan hadist. Semua pelajaran di sini, saya suka. Saat libur, bersama teman-teman biasanya berlibur dan itu seru. Misalnya, melihat Bandara Husein Sastranegara, berkunjung ke bendungan,â€? ungkap Yasri. Yasri pun berharap kelak bila setelah berhasil menempuh pendidikan di sekolahnya ia bisa menjadi orang yang berguna bagi keluarga dan orang lain. Tak heran, bila Yasri bercitacita kelak bisa membahagiakan kedua orangtuanya dan menjadi orang sukses baik di dunia maupun di akhirat kelak. AS

D Nama

A

T

A

: Yasri Sayyidi Aljurzani

Tempat, Tanggal Lahir : Tasikmalaya, 21 Mei 1999

4

Hobi

: Sepak bola

Cita-Cita

: Ingin Sukses Dunia dan akhirat

Sekolah

: Sekolah Peradaban (kelas 7)

Maret 2013

INFO Mizan Amanah


BINAAN Mizan Amanah

Irna Wati Doe Ingin Menjadi Ustadzah

S

yang dilakukannya sehingga perlahan, tapi pasti, Irna pun menikmatinya. “Awalnya, Irna merasa sedih dan takut kalau Irna bakalan kesepian karena jauh dari orang tua dan saudara. Tapi, Alhamdulillah, teman-teman dan guruguru membantu Irna untuk belajar dan juga bersosialisasi,� ujar Irna. Irna pun menambahkan bahwa ia sangat bahagia karena di asrama mendapat banyak sekali pelajaran dan juga teman. Saat ini, Irna duduk di bangku kelas 7 Sekolah Peradaban yang terletak di Cianjur. Di sini, Irna tak hanya sekolah, tetapi juga tinggal di asramanya. Kombinasi memberi pelajaran yang sangat

positif bagi Irna. “Irna belajar untuk mandiri selain belajar tentang agama,� ungkap Irna. EKA

D Nama

A

T

A

: Irna Wati Doe

Tempat, Tanggal Lahir : Morotai, 13 Maret 1999 Hobi

: Badminton, Olahraga

Cita-Cita

: Ustadzah

Sekolah

: Sekolah Peradaban (kelas 7)

STEF

aat pertama kali harus meninggalkan Morotai, Maluku, dan pergi ke daerah yang sangat jauh dari tempat dilahirkan, Irna tentunya merasakan ada perasaan takut yang bercampur sedih. Rindu terhadap orangtua dan saudara, takut tidak betah menjadi perasaan yang melekat saat Irna berangkat dan menetap di asrama. Namun, keinginannya yang tinggi untuk belajar ditambah keyakinannya bahwasanya hal ini semua dilakukan untuk kebaikan dirinya untuk saat ini dan masa depan, rasa rindu yang berbalut sedih perlahan mulai menjauh. Terlebih lagi, saat menetap di asrama, Irna tidak sendirian. Banyak teman yang menemaninya dan banyak pula aktivitas

INFO Mizan Amanah

Maret 2013

5


MIZAN AMANAH News SIGAP (Siaga Tanggap Bencana)

Aksi Sigap Tim SIGAP di Karawang DANTO

Manajer Pemberdayaan Mizan Amanah, Unang Hendrayana (paling kanan) ketika memberikan bantuan kepada anak-anak korban banjir di Karawang, Jawa Barat.

6

bergerak. Pada hari Sabtu (9/2), tim SIGAP Mizan Amanah segera meluncur ke lokasi. Bahkan, Mizan tak cukup mendatangi lokasi tersebut satu hari. Keesokan harinya, Minggu (10/2), tim pun kembali bergerak. Di lokasi tersebut, Mizan Amanah menyerahkan donasi berupa uang yang digunakan untuk keperluan anak-anak korban

DANTO

CURAH hujan yang masih tinggi sepanjang bulan Januari dan Februari terus melahirkan bencana. Salah satunya, adalah banjir, seperti yang terjadi di Karawang. Tepatnya, di sebuah kawasan bernama Batu Jaya, Teluk Bango, Karawang. Di kawasan yang termasuk bantaran sungai Citarum, ratusan warga terpaksa mengungsi saat banjir melanda. Peristiwa ini terjadi pada tanggal pada tanggal 9 Februari 2013. Menurut para korban, banjir datang menerjang pada tanggal 9 Februari dini hari yang mengakibatkan sedikitnya 24 rumah rusak total dengan 12 rumah di antaranya rata dengan tanah. Selain itu, banjir pun merendam sekitar seribu hektar tanaman padi dengan potensi ribuan ton beras yang dipastikan gagal panen dan enam warga meninggal dunia. Peristiwa ini memicu SIGAP (Siaga Tanggap Bencana) Mizan Amanah

Masturi (kiri) dan Karsin, anak korban banjir di Karawang mengaku senang mendapat bantuan dari Mizan Amanah.

banjir. “Untuk SIGAP kali ini, kita memberikan donasi sebesar 30 juta rupiah, yang dipergunakan untuk membantu anak-anak korban banjir,” ungkap Unang Hendrayana, Manajer Pemberdayaan Mizan Amanah. Selain memberikan donasi, makanan, obat-obatan, pamper, dan susu bayi, bantuan pun dikemas dalam bentuk konseling yang biasa dilakukan untuk memulihkan trauma pasca-bencana, atau biasa disebut dengan istilah trauma healing. Anak-anak korban banjir pun mengaku senang ketika ada yang peduli dan mau membantu penderitaan mereka. “Terima kasih Mizan Amanah, kami sangat senang ada yayasan yang mau membantu kita, karena selama ini belum pernah ada yang peduli sama kita,” tutur Masturi dan Karsin, anak korban banjir di Batu Jaya, Teluk Bango, Karawang. AS/DNT/FIK

Maret 2013

INFO Mizan Amanah


MIZAN AMANAH News SIGAP (Siaga Tanggap Bencana) FIKAR

ACT (Aksi Cepat Tanggap) juga memberikan bantuan dalam bentuk lain, yaitu memberikan program yang dikemas dalam bentuk trauma healing.

DANTO

DANTO

LOKASI bencana banjir di Karawang yang terletak sekitar 70 Km dari Jakarta atau 112 Km dari Bandung, bisa dibilang sangat minim sorotan media sehingga banjir dan efek saat dan pasca-banjir yang ditimbulkannya seolah kurang mendapat perhatian. Melihat kondisi yang meyedihkan itu, SIGAP Mizan Amanah pun bergerak ke daerah Batu Jaya, Teluk Bango, Karawang, untuk memberikan bantuan kepada kurang lebih 134 KK yang menjadi korban banjir. Banjir yang mengakibatkan banyak kerusakan di pemukiman dan perkebunan penduduk ini memang terbilang cukup besar. Selain 24 rumah rusak total dengan 12 rumah di antaranya rata dengan tanah, banjir pun merendam sekitar seribu hektar tanaman padi dengan potensi ribuan ton beras yang dipastikan gagal panen dan enam warga meninggal dunia. Selain menyerahkan donasi berupa uang, makanan, obat-obatan, pamper, dan susu bayi, Mizan Amanah yang bekerjasama dengan lembaga sosial

Aksi dongeng Kak Iman (kiri) dan Kak Tony dalam program trauma healing yang diadakan Mizan Amanah yang bekerjasama dengan ACT (Aksi Cepat Tanggap).

INFO Mizan Amanah

Maret 2013

Trauma healing adalah suatu tindakan yang dilakukan untuk membantu orang lain untuk mengurangi bahkan menghilangkan gangguan psikologis yang sedang dialami yang diakibatkan shock atau trauma. Manfaatnya, antara lain menghilangkan beban di pikiran, membuat bahagia, menjadi pribadi yang lebih ikhlas, menjadi semangat kembali, membuat hati tenang dan tentram, dan lebih peka untuk menyikapi keadaan yang ada. Bentuk trauma healing yang diberikan untuk anak-anak korban banjir di Karawang ini adalah berupa dongengdongeng menghibur dan pesan-pesan yang bijak yang dapat memulihkan kondisi anak secara psikologis. Kondisi dan pemenuhan kebutuhan anak-anak korban banjir memang menjadi concern Mizan Amanah. Ke depannya, Mizan Amanah berencana akan menampung dan membina anak yatim dan dhuafa korban banjir. AS/DNT/STF

7


MIZAN AMANAH News SAPA (Santunan Peduli Yatim dan Dhuafa)

SAPA Mizan Amanah Bantu Yatim dan Dhuafa di Cisoka dan Rangkasbitung SINGGIH

Koordinator Lapangan Tim SAPA Mizan Amanah Mardiono menyerahkan bantuan kepada SDN Jatimulya 1, Kabupaten Lebak, Banten.

PENDIDIKAN adalah perkara yang sangat penting di dalam Islam. Di dalam Al Quran kita bisa simak bagaimana Allah SWT menceritakan petuah-petuah Luqman yang merupakan bentuk pendidikan bagi anak-anaknya. Begitu pula dalam hadits-hadits Rasulullah SAW, kita temui banyak juga bentukbentuk pendidikan terhadap anak, baik dari perintah maupun perbuatan beliau mendidik anak secara langsung. Pendidikan pula kiranya yang memicu Mizan Amanah untuk berkonsentrasi penuh padanya. Khususnya, pendidikan bagi mereka yang yatim dan dhuafa. Lewat program SAPA (Santunan Peduli Yatim dan Dhuafa), Mizan Amanah menyapa dan hadir di setiap daerah

8

yang dianggap memiliki anak-anak yang memang layak bantu dalam proses belajar mengajar. Bentuk bantuannya pun beragam, seperti yang ditunjukkan dan dilakukan di daerah Cisoka dan Rangkasbitung. Di dua daerah ini, Mizan Amanah memberikan bantuan berupa donasi bagi kegiatan pendidikan anak-anak dhuafa dan anak yatim di sepuluh sekolah yang umumnya adalah sekolah tingkat sekolah dasar atau MI (Madrasah Ibtidaiyah). Hari Pertama Kegiatan donasi diawali pada hari Selasa (19/2) saat tim Mizan Amanah yang diwakili Koordinator Lapangan Mardiono mengunjungi empat sekolah

di daerah Cisoka. Sekolah tersebut antara lain Madrasah Ibtidaiyah Al Habibah yang terletak di kawasan Cisoka, Kabupaten Tangerang, Banten. Saat mengunjungi dan memberikan santunan kepada anak-anak dhuafa dan anak yatim di sekolah tersebut, Mardiono, mengungkapkan bahwasanya kedatangan tim Mizan Amanah lewat program SAPA tak lain adalah untuk bertemu anak-anak di sekolah tersebut sekaligus untuk memberikan bantuan. Namun, bantuan yang diberikan bukan untuk kebutuhan sehari-hari. “Bantuan ini untuk pendidikan adik-adik semua di sini,� ungkap Mardiono.

Maret 2013

INFO Mizan Amanah


MIZAN AMANAH News SINGGIH

Dalam kesempatan tersebut, Mardiono pun secara langsung menyerahkan donasi kepada anak-anak yang telah dipilih dan memang layak dibantu serta secara simbolis menyerahkan bantuan sebesar Rp. 36.960.000,- kepada pihak sekolah yang bisa digunakan untuk membantu proses pendidikan anak yang tidak mampu atau anak yatim di sekolah tersebut. Setelah mengunjungi Madrasah Ibtidaiyah Al Habibah, tim Mizan bergerak ke Madrasah Ibtidaiyah Riyadatul Muttaqin, yang dilanjutkan ke Madrasah Ibtidaiyah Nurul Falah. Tentunya, dengan tujuan yang sama yakni membantu anak yatim dan dhuafa. Setelah selesai tim Mizan Amanah bergerak menuju Rangkasbitung dan bermalam di sana untuk mempersiapkan diri pada acara yang sama. Hari Kedua Hari kedua, yakni pada hari Rabu (20/2), tim SAPA Mizan Amanah melakukan perjalanan ke sekolah-sekolah dengan jumlah yang lebih banyak ketimbang hari pertama. Tim sudah bergerak sejak pagi

Anak-anak SDN 1 Rangkasbitung Timur, Lebak, Banten, tampak gembira setelah menerima bantuan dari Mizan Amanah.

hari dengan harapan bisa mengunjungi beberapa sekolah secara bergiliran di hari yang sama sebelum anak-anak pulang sekolah. Pada hari kedua, tim SAPA Mizan Amanah mengunjungi lebih dari lima sekolah. Pada hari kedua ini, beberapa sekolah dasar negeri menjadi tujuan utama. Misalnya, SDN Jatimulya I, Lebak, Banten; SDN 1 Rangkasbitung Timur, SDN 03 Sangiang Tanjung Kalayangan, Lebak, Banten; dan SDN 3 Rangkasbitung Barat. Di sekolah-sekolah ini, sejatinya, tim SAPA Mizan Amanah memberikan donasi pendidikan seperti halnya pada hari pertama.

Kegiatan dua hari tersebut berakhir selepas dzuhur di hari kedua. Kegiatan ini memang merupakan program dari Mizan Amanah yang berkomitmen untuk terus menambah jumlah binaan seiring dengan kepercayaan yang diberikan para sahabat dermawan yang memberikan donasi melalui Mizan Amanah, karena masih ribuan bahkan lebih anak-anak Indonesia yang hidup miskin dan terlantar. Mudah-mudahan kegiatan yang dilaksanakan Mizan Amanah ini bisa menjadi satu gerakan bersama yang bisa menurunkan rahmat dan ampunan dari Allah SWT. Aamiin. AS/SGH SINGGIH

Tim SAPA Mizan Amanah memberikan bantuan kepada MI Riyadul Muttaqin, Cisoka, Kabupaten Tangerang, Banten.

INFO Mizan Amanah

Maret 2013

9


Mengapa Beriklan di majalah Sahabat Mizan Amanah ? + 10.000 pembaca lebih + Captive Reader yang jelas dan pasti (Free Compliment untuk semua donatur Mizan Amanah yang mempunyai status sosial ekonomi di golongan A-B) + Distribusi seluruh Jakarta dan Bandung + Paket placement iklan yang menarik

Kontak Kami

M

A

J

A

L

A

H

Sales Rep DEDE : 0852 9455 9469 STEF : 0817 174889 AGUS : 0812 110 6647


DHUAFA BANGKIT

Pemberdayaan Zakat Produktif Bagi Dhuafa

Program Dhuafa Bangkit (DB) merupakan salah satu program pemberdayaan zakat produktif bagi para dhuafa. Program ini didedikasikan oleh Mizan Amanah dengan tujuan memberikan peluang terbaik kepada para dhuafa untuk berubah menjadi lebih baik. Beberapa program DB yang diberikan antara lain pemberian modal untuk berwirausaha, pemberian materi motivasi dan bimbingan, serta program pendampingan bisnis yang lebih komprehensif. Program DB didesain sebagai media pemberdayaan bagi dhuafa untuk bangkit dan mampu mandiri. Hingga saat ini, program Dhuafa Bangkit Mizan Amanah telah mencetak 1.000 pengusaha sebagai mitra binaan.

Kantor Pusat Jl. Kesehatan Raya No. 16 Bintaro - Jakarta Selatan

BCA 139 3040 100

BANK MANDIRI 132 00 4040 1144

BANK BNI 01 520 101 18

w w w. m i z a n a m a n a h . o rg


Salurkan Kepedulian Anda pada Kotak Peduli Yatim (KPY) Mizan Amanah di Mitra KPY kami

Terima Kasih kepada para mitra KPY atas kerjasama yang telah terjalin dengan baik

Terima Kasih Atas Kebaikan dan Kepedulian Anda Semoga Allah SWT membalas dengan pahala dan rezeki yang berlipat ganda. Aamiin Ya Robbal 窶連lamiin...

Kepedulian Anda Adalah Solusi Untuk Mewujudkan Kemandirian Anak Yatim


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.