Dumai Pos
Bercerai Demi Kebahagiaan
JUMAT 28 September 2012
PEMAIN Sitkom dan presenter Bayu Oktara mengaku telah resmi bercerai dengan istrinya sejak bulan Juni lalu. Bayu tampak lega setelah bercerai dari istrinya, Yessy Librydha. “Masalah pribadi gue alhamdulillah udah kelar dari awal Juni kemarin, semuanya sudah jelas alhamdulillah masalahnya kelar. Gue sama mantan istri gue kita mutuskan untuk nggak sama-sama lagi,” kata Bayu HALAMAN saat ditemui di Hard Rock Cafe, Jakarta Pusat kemarin. Menurut Bayu, perpisahan tetap harus ditempuh demi kebahagiaan. Meski tak dipungkiri perceraian adalah hal yang paling menyakitkan. (oz/ega)
16
F:NET
Bayu Oktara
INFO
Pijatan Tingkatkan Gairah
USAI menyanyikan lagu berjudul Natural, d Masiv melelang lagunya berjudul Jangan Menyerah. Lagu itupun dibuka dengan harga lelang satu juta rupiah. Seperti tidak mau kalah dengan aksi pelantun lagu-lagu kalem itu, artis Nikita Mirzani pun melelang ciumannya, yang hasilnya juga akan disumbangkan. “Nikita Mirzani mau nyium penyumbang asal memberi lima juta,” ujar pembawa acara, Farhan di Hard Rock Cafe, Jakarta Selatan kemarin. Tercengang mendengar tawaran Farhan, seorang penonton langsung berdiri dan memberikan uang senilai lima juta rupiah. “Iya langsung saja Nikita menciumnya, apa ada lagi yang mau dicium?” tanya Farhan memancing tamu undangan. Hasil konser amal bertajuk Senandung Untuk Negeri akan diserahkan pada korban bencana di Sigi, Parimo dan Palu Sulawesi Tengah. Ikut melelang barangnya, adalah gitar milik Abdee Slank yang dibeli oleh politisi Abu Rizal Bakrie. (kpl/amr/dar)
Dilamar Duda Dua Anak
Q NIKITA MIRZANI
ARTIS Jenny Cortez merasa siap untuk menikah. Bintang dalam film Kutukan Arwah Santet ini memang tengah menjalin kasih dengan pria berdarah Cina selama kurang lebih satu tahun ini. Jenny mengaku tidak mempermasalahkan status pacarnya yang seorang duda. “Status pacarku duda beranak dua. Ya gak tau ya, cinta kan ga bisa memandang usia. Awalnya cuma temen dan akhirnya dia ngajak serius,”kata Jenny di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat kemarin. Ditambahkan, perkenalan dengan pengusaha batubara yang juga dokter spesialis tulang ini terjadi saat ulang tahun teman Jenny. Usai berkenalan, benih-benih cinta mulai tumbuh dan kemudian mereka menjadi F:NET dekat hingga sekarang. Jenny Cortez “Hampir setahun kita berpacaran. Aku bilang sama dia, aku cari calon suami. Kalau kamu bisa serius, ya kita jalanin aja,”sambungdiscjockeyitu. Soaltargetmenikah,Jennytelahmenargetkanduatahununtuksaling kenalsatusamalain.Tapibilaternyatadalamperjalananhubungan,sang pacarmelamarnya,Jennymengakusiap.(kpl/amr/dis/sjw)
Besar di Lingkungan Batik
Deasy Noviyanti REDATUR: MISWANTO
F:NET
ARTIS dan presenter Deasy Noviyanti mengaku akrab dengan batik semenjak kecil karena memang hidupnya dibesarkan dalam lingkungan pengrajin batik. “Ibu dan beberapa orang tante saya adalah pengrajin sekaligus juragan batik. Sejak kecil saya sudah akrab dengan hasil kebudayaan yang satu ini,” kata Deasy Noviyanti dalam perhelatan Pasaraya Tribute To Batik Indonesia di Jakarta kemarin. Deasy mengatakan saat masih kecil, dia sering membuat ulah dengan mencoret-coret kain batik menggunakan canting. Akibat ulahnya itu, membuat sang bibi marah karena coretan-coretan
canting di atas kain yang harganya tidak murah saat itu. “Ini kain kalau dijual mahal,” katanya menirukan perkataan bibinya. Saat itu, Deasy kecil juga heran dengan sulitnya membuat kain batik dan mengapa harga kain batik mahal. Beranjak dewasa, pandangan Deasy mulai berubah ketika sering mengikuti lomba Kartini di sekolah yang mengharuskannya mengenakan batik. Dia sadar kalau batik memang mahal harganya karena pembuatannya yang butuh proses panjang. “Saya bangga karena pakaian batik yang saya kenakan buatan sendiri, kalau teman-teman yang
lain kan nyewa,” katanya. Pasaraya Tribute To Batik Indonesia digelar untuk semakin mempopulerkan batik sekaligus memperingati HUT Pasaraya ke39. Sejumlah figur terkenal turut memamerkan koleksi batik mereka selama perhelatan yakni tanggal 21 September hingga akhir Oktober 2012, termasuk Deasy Noviyanti. “Kami ingin mengajak masyarakat Indonesia secara luas untuk mencintai dan mengoleksi batik karena batik merupakan kekayaan budaya nasional yang harusdijagakelestariannya,”kata PresidenDirekturPasarayaMedina LatiefHarjani.(antara/dar)
WANITA diketahui memang paling susah untuk mencapai orgamse. Pemanasan yang lama mereka butuhkan untuk berada pada gairah yang diinginkan. Ternyata, dengan melakukan pemijatan pada kaki dapat menaikkan gairah sensual mereka. Banyak wanita mengatakan jika diri mereka membutuhkan waktu pemanasan yang lebih lama untuk meningkatkan libido mereka. Tapi, dengan cara yang dijabarkan Askmen berikut, pria tidak perlu khawatir lagi untuk merangsang pasangan mereka. * Pakai musky cologne Bau adalah hal yang terkuat dari lima indera ketika datang pada fungsi seksual karena dua alasan. Pertama, karena testosteron menarik bau parfum musky dan akan menendang libido wanita pada posisi tertinggi. Bedak bayi juga dapat memiliki efek yang sama dengan mengaktifkan “aroma” tersebut. Kedua, karena bau, seks dan pusat memori berbagi jarak dekat di otak. Aroma gairah meninggalkan kesan paling abadi di dalamnya. * Lakukan pemanasan pada kakinya Setiap pria tahu bahwa ketika seorang wanita telah disentuh bagian paling sensitifnya maka mereka akan merasakan sensasi yang berbeda. Bagi wanita, kaki memberikan kenyamanan secara fisik daripada apa pun. Sehingga jika Anda ingin menaikkan gairah sensualnya, lakukanlah mulai dari kaki pasangan Anda. Sebagian besar dari anda mungkin tidak menyadari pentingnya kaki dalam meningkatkan wanita mengalami orgasme. Menurut para ilmuwan Belanda dari Universitas Groningen, kehangatan pada kaki wanita memungkinkan meningkat sebesar 30 persen. Jika Anda ingin mencoba sesuatu yang lebih seksi, pijat kakinya dengan gel pemanasan dan buatlah nyaman dirinya untuk merasakan pijatan tersebut. Dengan begitu, sensasi sensual akan mengalir pada dirinya jika Anda dapat menemukan titik seksi pada kaki pasangan Anda. (ina)
Minta Penangguhan
Angelina Sondakh
F:NET
SETEKAH nota keberatan atau eksepsi ditolak, sidang Angelina Sondakh akan berlanjut ke pembuktian perkara dengan menghadirkan saksi-saksi. Dipastikan masa penahanan Angie pun akan ditambah untuk kepentingan proses persidangan. Angie melalui pengacaranya,Teuku Nasrullah mengajukan penangguhan penahanan menjadi tahanan rumah. Statusnya sebagai single parent dan memiliki anak di bawah lima tahun menjadi pertimbangan permohonannya tersebut. “Kami berharap kepada majelis untuk mempertimbangkan bahwa terdakwa adalah single parent yang mengasuh anak 2 tahun. Besar harapan kami kepada majelis hakim mempertimbangkan untuk tidak melakukan penahanan,” ungkap Teuku Nasrullah di Pengadilan Negeri Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Kamis (27/9) pagi.(kpl/hen/uji/dar) F:NET TATA LETAK: JOKO