1 minute read

Definisi Istilah

No Istilah Definisi

1 LKMM

Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa adalah pemberian bekal pengetahuan, keterampilan, dan sikap dalam manajemen organisasi mahasiswa

2 MPD Masa Pengenalan Departemen merupakan serangkaian kegiatan pengenalan lingkungan, organisasi dan kegiatan akademik dan non akademik pada tingkat departemen

3 MPF Masa Pengenalan Fakultas merupakan serangkaian kegiatan pengenalan lingkungan, organisasi dan kegiatan akademik dan non akademik pada tingkat fakultas

4 Kemendikbudristek Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi merupakan kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendidikan, kebudayaan, ilmu pengetahuan, dan teknologi

5 PMB Penyambutan Mahasiswa Baru adalah rangkaian acara penyambutan untuk mahasiswa baru yang terdiri dari 7 Habits, Talent Mapping, Bela Negara dan MPKMB dalam rangka adaptasi, pembentukan karakter dan pemetaan minat mahasiswa baru di IPB

6 MPKMB

Masa Pengenalan Kampus Mahasiswa Baru merupakan serangkaian acara pengenalan kampus terhadap mahasiswa baru untuk dapat mengenal kampus dan beradaptasi dengan lingkungan kampus

7 Faculty Day

Faculty Day adalah kegiatan LKMM pra-dasar yang dilaksanakan secara luring di fakultas/ sekolah masing-masing yang diikuti oleh mahasiswa tingkat satu yang berlangsung pada MPKMB untuk mengenalkan fakultas secara umum

8 DAP

Direktorat Administrasi Pendidikan merupakan direktorat yang menjalankan fungsi administrasi pada pendidikan di kampus serta penerimaan mahasiswa baru

9 Ditmawa

Direktorat Kemahasiswaan merupakan direktorat yang menjalankan tugas strategis dan pengembangan administrasi kemahasiswaan, kesejahteraan mahasiswa, meningkatkan reputasi internasional mahasiswa multistrata dan multijenis, pembinaan karakter, jiwa nasionalisme, kepemimpinan, kewirausahaan serta peningkatan soft skills untuk pengembangan karir.