Banjarmasin Post edisi cetak Senin, 2 Juli 2012

Page 19

Smart Biz 19

Banjarmasin Post

SENIN 2 JULI 2012

Dani Tertarik Diskon Rp 10 juta

BANJARMASIN POST GROUP/NURHALIS HUDA

DEMO MASAK - Runner up Master Chef Indonesia Agus Sasirangan (kiri) melakukan demo masak pada peluncuran Rumah Contoh Yasmin Residen, Minggu (1/7).

BANJARMASIN, BPOSTDani (32), warga Kayutangi begitu Antusias menghadiri sekaligus menyimak peluncuran atau Grand Launcing Rumah Contoh di Kompleks Yasmin Residen di Jalan Raya Trans Kalimantan kilometer 7 Handil Bhakti, Batola, Minggu (1/7). Bahkan ketika mendengar bisa mendapat potongan harga atau diskon Rp 10 juta dari harga yang ditentukan, Dani langsung berjalan ke arah stan pemasaran untuk melakukan pembayaran atas kavling dengan menyetor Rp 1 juta sebagai tanda jadi. “Kebetulan aku kerjannya di Batola. Ya, melihat ada perumahan dapat potongan, aku langsung beli. Aku beli Orchid tipe 75,” ujarnnya. Selain Dani, pada gelaran peluncuran Rumah Contoh Hunian Prestisius yang diperkasai PT Kamilindo Sejahtera yang juga tergabung dalam Real Estate Indonesia (REI) itu, banyak dihadiri pelaku bisnis, terutama dari kalangan developer.

Wawan misalnya. Dia mengaku tertarik setelah melihat peluncuran hunian yang didesain untuk keluarga urban dan sub-urban tersebut dan langsung mengunci kavlingan. “Aku juga langsung lakukan kunci kavling. Aku lakukan melihat prospek ke depan karena lokasi hunian yang strategis,” ujarnya. Dalam acara peluncuran itu, juga dimeriahkan kehadiran runner up Master Chef Indonesia, Agus Sasirangan yang sekaligus menjadi salah satu daya tarik tersendiri terutama bagi ibu-ibu dalam memasak. Pada peluncuran Rumah Contoh itu, Agus sempat melakukan demo masak di hadapan para undangan, serta warga di sekitarnnya. “Aku mau masak dua menu spesial, Laksa Merindu dan Cokelat Craft Salad,” kata Agus. Setelah menyaksikan demo masak Agus Sasirangan, warga beserta undangan langsung melihat hunian atau rumah yang dicontohkan. Jika masuk ke areal rumah contoh, warga

terpesona dengan bentuknya yang elegan dan mewah untuk standar kekinian. Tidak full bangunan dan ada diselingi taman yang semain membuat nyaman hunian kawasan Yasmin Residen Handil Bhakti ini. Manager Marketing Yasmin Residen, Ina mengatakan Yamin Residen meluncurkan rumah contoh didesain ada yang rumah keluarga kecil dan untuk rumah yang keluarga besar. Dalam Grand Launcing ini, ujar Ina, diberikan potongan diskon 10 juta selama peluncuran tiga hari dari harga jual. “Potongan itu pasti akan mempengaruhi DP yang lebih murah. Bahkan untuk memuaskan pelanggan, kami buka kunci kavlingnya cukup satu juta rupiah. Bila pembelian batal uang kunci kavling akan dikembalikan 100 persen,” ujarnya. Dikatakannya, ada sekitar 362 unit dari lima tipe yang disediakan yakni Edelweis 88, Orchid 75, Tulip 72, Lotus 55 dan Olive 49. Semuanya yang menjadi hunian yang kita targetkkan,” ujarnya. Dari tipe itu, warga juga bisa kavling atau bisa memilih sesuai dengan keinginan blok masing-masing. “Kami juga ada 10 unit ready stock yang bisa langsung dihuni dengan tipe Olive 49,” ujar perempuan berparas cantik ini. Dalam kesempatan pemotongan pita sebagai diluncurkannya Rumah Contoh Yasmin Residen, turut dihadiri Perwakilan Pemkab Batola, Rahmanuddin Murad, Perwakian BRI, dan tokoh masyarakat sekitar. (lis/*)

Federal Oil Lawan Pemalsuan BANJARMASIN, BPOST - Malam Silaturami dan Gathering New Federal Oil Next Generation 2012 berlangsung meriah di Jorong Cafe and Resto, Minggu (1/7). Pada acara itu, Ferderal Oil meluncurkan kemasan baru dengan sistem mulai dari pabrik hingga kemasan sudah robotik. Turut hadir dalam araca peluncuran itu, Direktur Utama PT Trio Bintang Kompas, Andiguna Wijaya dan Sales Manager Area Indonesia Timur Federal Oil, Agus Purwantoro. Agus Purwantoro mengatakan, pihaknya secara periodik antara empat sampai lima tahun sekali selalu ganti botol atau kemasan. Tujuan penggantian kemasan adalah untuk mencegah pemalsuan, mengingat pemalsuan lebih banyak duitnya maka melawannya dengan teknologi. “Kami melawan pemalsuan produk lebih kepada intern, yakni ganti kemasan dengan mengedepankan teknologi tutup botolnya yang sudah menggunakan robotik. Tentunya sistem robotik agar produk Federal Oil tidak dipalsukan lagi,” katanya. Dia menegaskan, sistem robotik mulai dari proses produksi hingga pengemasan produknya sudah full robotik.

BANJARMASIN POST GROUP/DONNY SOPHANDI

KEMASAN BARU - Gathering Federal Oil 2012 yang memperkenalkan kemasan baru yang berlangsung di Jorong Cafe and Resto Banjarmasin, Minggu (1/7).

“Kami melawan pemalsuan produk lebih kepada intern, yakni ganti kemasan dengan mengedepankan teknologi” AGUS PURWANTORO Sales Manager Indonesia Timur Oil Federal

Penggunaan sistem robotik juga meminimalisir human error. Seiring perkembangan motor matic di Indonesia, maka Federal Oil lebih konsen mempromosikan pelumas matik. Yakni produk Federal Oil Flick 30 dan Flick 40, yang mana Flick 30 penggunaannya untuk sepeda motor ma-

tik khusus pabrikan Honda dan Flick 40 untuk matic diluar merek Honda. Keduanya merupakan oli yang diciptakan khusus untuk segala jenis motor matik, dilengkapi additive “Friction Modifier”. Flick 30 dan Flick 40 mampu melindungi dari keausan, meningkatkan efisiensi bahan bakar dan terbukti mesin motor lebih dingin. Pria yang akrab disapa Anto itu juga mengatakan, dalam rangka memanjakan konsumen Federal Oil maka pihaknya juga menyediakan berbagai undian. Setiap pembelian Flick maka label digunting kemudian kirimkan ke PO BOX Federal Oil Jakarta 12.000. Hadiah menarik tersedia lima unit Honda Beat dan ribuan hadiah lainnya seperti

kaos, dan T-Shirt dengan motif Federal Oil Gracini Moto 2. “Semua Federal Oil sudah menggunakan botol baru, sedangkan botol lama sudah habis dengan sendirinya. Pendistribusian kemasan baru Federal Oil ini sudah sejak Maret dan April, jadi kepada konsumen kami harapkan jangan tertipu dengan produk yang palsu,” ucapnya. Manager PT Trio Bintang Kompas Kalselteng, Toib menegaskan, produk yang diluncurkan merupakan produk lama. Namun, generasi lanjutannya baru, yakni Flick 40. Dirinya pun mengajak hadirin untuk lebih memperhatikan produk yang akan dibawakan jauh lebih bagus dan sebagai bahan jualan di toko-toko. (has/*)

0207/B19


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.
Banjarmasin Post edisi cetak Senin, 2 Juli 2012 by Banjarmasin Post - Issuu