Banjarmasin Post Edisi cetak Selasa 3 Maret 2012

Page 13

Mancanegara 13

Banjarmasin Post

SELASA 3 APRIL 2012

Terbakar di Atas Salju ❐ Korban Tewas Jadi 31 Orang MOSKOW, BPOST - Korban tewas dalam kecelakaan pesawat milik maskapai Rusia di wilayah Siberia, terus bertambah. Sejauh ini, sebanyak 31 orang dilaporkan tewas. Sebanyak 12 orang lainnya dalam kondisi kritis di rumah sakit. “Sebanyak 12 penumpang yang kritis itu dievakuasi dari lokasi kecelakaan dengan helikopter,” demikian pernyataan Kementerian Urusan Darurat Rusia, seperti dilansir oleh AFP, Senin (2/4). Pesawat berbaling-baling ganda tipe ATR-72 ini terjatuh di Kota Tyumen, Siberian sebelah barat, Senin sekitar pukul 08.00 waktu setempat. Saat itu pesawat baru lepas landas dari Bandara Roschino. Pesawat rencananya menuju Kota Surgut. Pesawat yang membawa 39 penumpang dan 4 awak ini jatuh sekitar 45 kilometer dari bandara. Pesawat dioperasikan oleh UTair yang merupakan mas-

kapai penerbangan swasta di Rusia. Dalam pernyatannya, UTair menyebutkan, pesawat tengah berusaha melakukan pendaratan darurat di wilayah sejauh 1,5 kilometer dari landasan bandara Roshchino, namun gagal dan akhir jatuh ke tanah. Saat ditemukan, pesawat dalam kondisi hancur dan hangus terbakar di atas salju. Puing-puing pesawat berserakan di sekitar lokasi kejadian. Sedangkan, menurut pihak keamanan bandara, pesawat sempat berusaha menaikkan ketinggian. Namun pesawat hanya berhasil naik sekitar 100 meter. Pesawat kemudian putus komunikasi

dengan pengendali lalu lintas udara bandara. “Permasalahan teknis pada pesawat tersebut mungkin terjadi saat lepas landas dan awak pesawat berusaha melakukan pendaratan darurat,” tutur seorang pejabat keamanan bandara. Menanggapi hal tersebut, UTair belum menyampaikan secara resmi penyebab insiden ini kepada publik. Otoritas setempat juga masih melakukan penyelidikan atas musibah ini untuk mencari tahu penyebabnya. Dilaporkan, kotak hitam pesawat telah berhasil ditemukan dan akan diteliti segera. Industri penerbangan Rusia memang mengalami masa suram dengan sering terjadinya kecelakaan yang disebabkan uzurnya dan tak laiknya pesawat. Kebanyakan pesawat Rusia merupakan peninggalan era Soviet yang memiliki catatan keamanan buruk. (dtc/kps/bbc)

AWASI PUING - Sejumlah petugas mengawasi pesawat milik maskapai Rusia, UTair, yang jatuh di wilayah Siberia, Senin (2/4) pagi. Pesawat jatuh setelah lepas landas dari Bandara Roschino.

AFP

Harta RI Dijual di Singapura

KOMPAS

JAKARTA, BPOST - Oleh karena di Indonesia sepi peminat, akhirnya harta karun yang ditemukan dari sebuah kapal yang tenggelam di perairan Nusantara 1.000 tahun silam dilelang di Singapura. Benda bersejarah yang ditemukan di Cirebon, Jawa Barat, pada 2004 itu ada sekitar 250 ribu jenis. Di antaranya 4.000 rubi, 11.000 mutiara, perhiasan emas, batu kristal dari Dinasti Fatimiyah, gelas dari Iran dan porselen indah kekaisaran Cina peninggalan sekitar tahun 976 M. Harta karun tersebut diperkirakan bernilai sekitar Rp 720 miliar. Penemuan harta karun itu diawali penemuan bangkai sebuah kapal sejauh 187 kaki di bawah laut oleh nelayan. Luc Heymans, direktur Cosmix Un-

derwater Research Ltd, perusahaan beryang mengangkat harta karun tersebut, mengatakan peninggalan tersebut merupakan penemuan terbesar di Asia Tenggara. Dalam upanya mengangkat harta karun tersebut, Cosmix bekerja sama dengan PT Paradigma Putra Sejahtera (PPS). Selain tidak ada peminat, lelang yang diadakan di Jakarta oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan sempat diwarnai penolakan oleh Edwin Erlangga, mahasiswa Fakultas Ilmu Budaya UI. Berpura-pura menjadi tamu, Edwin tiba-tiba mengeluarkan kertas karton bertuliskan ‘Tolak Lelang Cagar Budaya Indonesia’ sambil berteriak, “Tolak lelang, Cagar budaya Indonesia jangan sampai dijual ke asing”. (dtc/kps)

0304/B13


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.