edisi13juli2010

Page 1

cmyk

http://www.cenderawasihpos.com

SELASA

email : redaksi@cenderawasihpos.com

Harian Pertama dan Terbesar di Papua

13 Juli 2010

TERBIT 24 HAL Eceran Rp. 6000,-

Spanyol Juara Dunia 2010

REUTERS

JUARA BARU. Kapten Spanyol Ikker Casilas mencium trophy World Cup FIFA 2010 yang berhasil diraih Spanyol berkat kemenangan 1-0 atas Belanda.

JOHANNESBURG-Sejarah baru tercipta di tanah Afrika. Spanyol akhirnya merebut mahkota juara Piala Dunia 2010 untuk kali pertama sepanjang sejarah sepak bola negeri tersebut. Trofi dipastikan menjadi milik El Matador -sebutan Spanyol- setelah dalam partai final yang digeber di Stadion Soccer City, Johannesburg, pagi subuh kemarin, mempecundangi Belanda dengan skor 1-0. Bagi Spanyol, sukses ini terasa sangat sempurna buat Spanyol. Sebab, dua tahun sebelumnya, mereka juga meraih mahkota Euro. Sebelumnya, hanya Jerman dan Prancis yang mampu menyandingkan dua trofi tersebut dalam kurun waktu berdekatan. Itu menjadikan mereka poros baru kekuatan sepak bola dunia. Sebaliknya bagi Belanda, mereka mencatat hattrick runner up. Tiga kali lolos ke final, tiga kali pula menjadi pecundang. Baca Del Bosque ... Hal 2

Ical: Papua Harus Manfaatkan Otsus JAYAPURA-Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar Ir H. Aburizal Bakrie mengingatkan, bahwa pelaksanaan otonomi khusu (Otsus) tinggal 17 tahun lagi, karena itu Papua harus memanfaatkan Otsus ini sebaik-baiknya. Demikian ungkap Ical, sapaan akrab Aburizal Bakrie dalam pidato politiknya saat membuka membuka Diklat Penyegaran Kader dan Penggerak Partai Golkar se-Provinsi Papua yang berlangsung di Auditorium RRI, Jayapura, Senin (12/7) kemarin. Menurutnya, Otsus dengan anggaran yang demikian besar diban-

dingkan daerah lain di tanah air, seharusnya makin cepat mensejahterakan rakyat. “Kalau saya lihat selama ini, bukan Otsus yang salah, tetapi pelaksanaannya yang mungkin salah, sehingga masih ada program yang tidak kena sasaran. Saya rasa ke depan pelaksanaan Otsus harus lebih diperhatikan lagi,” paparnya. Dia juga mendukung DPR Papua yang tidak bisa mengabulkan tuntutan referendum dari sebagian orang Papua yang berhaluan keras. Di hadapan ribuan kader dan simpatisan partai berlambang pohon beringin itu, Baca Ical ... Hal 7

12 CALON GOLKAR DALAM PEMILUKADA 2010 KOTA JAYAPURA : Musa Youwe dan Rustan Saru MERAUKE :Daniel Walinaulik dan Omah Laduani KEEROM : Celcius Watae dan Marsudi SARMI : Berthus Kyeu-Kyeu dan Isak Samuel TOLIKARA : John Tabo dan John Hadi Suyanto YAHUKIMO : Ones Pahabol dan ..... PEG. BINTANG : Theo Sitokdana dan Andi Balio BOVEN DIGUL : Simon Siwoya dan P. Wanggobik ASMAT : Juventus Biakia dan Moton S SUPIORI : Hulda Wanggober dan Toni Manufandu WAROPEN : Yesaya Buinei dan Jeremias Bisay YAPEN : Joselina Sipora Boray dan Christian Payawa

RAHMATIA/CENDERAWASIH POS

Ketua Umum DPP Partai Golkar Ir H. Aburizal Bakrie (dua dari kanan) bersama para pengurus partai Golkar dan para calon bupati/walikota dan wakilnya se-Provinsi Papua siap merebut kembali kejayaan Golkar dengan memenangkan Pemilukada. Momen ini dilakukan di sela-sela Diklat Penyegaran Kader dan Penggerak Partai Golkar seProvinsi Papua di Auditorium RRI, Senin (12/7) kemarin.

Tidak Ada Mou dengan Pendemo Jhon Ibo: Otsus Tak Sekedar Memutar Telapak Tangan JAYAPURA-Terkait dengan berita Cenderawasih Pos halaman 1 yang berjudul “DPRP Tak Bisa Kabulkan Tuntutan Refrendum” dipandang tidak sesuai dengan penyampaian yang dikeluarkan oleh Pimpinan DPRP Komarudin Watubun,SH,MH di tengah-tengah masyarakat yang saat demo di DPRP Papua, 9 Juli kemarin. Oleh sebab itu, Pimpinan DPRP melalui Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Papua (DPRP) Theopilus Kere,BA memberikan

PIALA INDONESIA Hari ini, Persipura Bertolak ke Karawang JAYAPURA–Perhelatan Piala Dunia telah selesai. Kini kembali lagi ke liga domestik. Piala Indonesia (PI) mulai pekan ini akan digulir kembali. Persipura pun telah siap melakoni laga penting ini, demi mengejar trofi Piala Indonesia. Setelah empat kali menggelar latihan intensif, Persipura dijadwalkan hari ini (Selasa, 12/7) akan bertolak ke kandang Pelita Jaya Karawang. Sebanyak 18 pemain dibawa untuk melakoni partai away babak 8 besar Piala Indonesia. Jacksen sendiri terlihat cukup optimis dengan kondisi pemain dan peningkatan hasil latihan selama ini. “Yah selama ini bisa dilihat, pemain sangat bersemangat mengikuti program latihan yang kami berikan, tentunya kami berharap mereka semakin siap untuk pertandingan nanti. Yang terpenting adalah bagaimana memaksimalkan hasil pertandingan,” ujarnya kepada wartawan usai menggelar latihan. Baca Boyong ... Hal 7

cmyk

klarifikasi terhadap hal-hal yang dinilai tidak sesuai itu. Dikatakan, di dalam berita dengan judul tersebut, pada alinea keempat disebutkan, anggota DPRP yang dipimpin oleh Wakil Ketua II Komarudin Watubun yang mewakili Ketua DPRP Drs. Jhon Ibo,MM yang tidak ada di tempat, bersama para anggota dewan lainnya dari berbagai komisi yang ada bertemu dengan massa dengan melakukan MoU antara rakyat Papua dan DPRP yang terdiri dari 3 poin, antara lain 1) DPRP meminta maaf karena tidak bisa mengabulkan tuntutan referendum, 2) DPRP akan mengembalikan otonomi khusus ke pemerintah pusat, 3) Baca Menkopolhukam ... Hal 7

HIV-AIDS Ancam Usia Produktif di Papua! Gubernur Suebu Launching Kampanye HIV di Papua Tahun 2010

WATKAAT/CENDERAWASIH POS

Gubernur Papua Barnabas Suebu bersama Ketua KPAD Papua, DRH Costan Karma dan undangan meninjau Mobil Kampanye HIV-AIDS usai acara Launching Kampanye HIV di Papua tahun 2010 di gedung negara, Dok V Jayapura, Senin (12/7). Mobil ini akan diberikan kepada pemerintah daerah (Pemkab dan Pemkot) untuk menunjang gerakan kampanye yang dilakukan untuk mengurangi penyebaran HIV-AIDS di Papua.

JAYAPURA-Gubernur Provinsi Papua, Barnabas Suebu, SH, mengatakan penyebaran virus HIV-AIDS di Papua sudah menyebar ke populasi masyarakat umum dan terbanyak penyebarannya di usia antara 15-49 tahun atau usia produktif. ‘’Jumlah kasus terbanyak ditemukan pada usia 20-29 tahun sebanyak 2251 kasus yang merupakan usia kerja dan angkatan kerja. Usia ini dalam ancaman, bila tidak ada usaha-usaha pencegahan dan penanggulangan yang efektif dan terkoordinir dengan maksimal. HIV-AIDS sekarang jadi ancaman serius bagi Papua,’’ungkap Gubernur Suebu saat launching Baca HIV-AIDS ... Hal 7

Lika-liku Berburu Foto Bersama dengan Para Bintang Piala Dunia

Lompat Pagar hingga Balapan Lari dengan Fabregas Meliput even bergengsi seperti Piala Dunia merupakan kesempatan langka. Salah satu keuntungannya adalah bertemu pemain bintang dan pesepak bola legendaris kelas dunia. Karena itu, tak lengkap rasanya bisa dekat mereka tanpa mengabadikan momen tersebut dalam foto bersama. DANI NUR SUBAGIYO, Johannesburg HOTEL Fairway di Randburg, Johannesburg, ramai oleh media pada 12 Juni lalu. Wartawan sudah berjubel di ruang konferensi pers setengah jam sebelum acara dimulai pukul 13.00 waktu setempat. Wartawan, sepertinya, sudah

JPNN

Wartawan Harian Fajar saat foto bersama bintang Spanyol, Xavi Hernandez.

tidak sabar menanti konferensi pers pertama Brazil di Piala Dunia 2010. Dua pemain dihadirkan. Yakni, gelandang Felipe Melo dan bek kiri

Michael Bastos. Mungkin banyak yang bertanya kenapa pemain yang dihadirkan bukan sekaliber Kaka atau Robinho, yang notabene bintang utama

Brazil. Namun, bagaimanapun, Melo dan Bastos tetap punya nama di belantika sepak bola dunia. Melo masih tercatat sebagai gelandang klub raksasa Italia, Juventus. Sementara itu, karir Bastos mencuat bersama klub papan atas Prancis, Olympique Lyon. Bagi Jawa Pos (Cenderawasih Pos Group) yang ikut dalam kesempatan tersebut, kehadiran Melo dan Bastos sudah cukup disambut antusias. Sebab, dua pemain Brazil itulah yang diplot kali pertama untuk berfoto bersama. Apabila yang hadir adalah Kaka atau Robinho, kesempatan foto bersama pasti sulit. Sebab, penjagaan mereka lebih ketat dan media yang hadir bisa lebih banyak. Jawa Pos sengaja memilih duduk di deretan kursi terdepan. Tujuannya bukan leluasa mencegat dua pemain itu setelah konferensi pers. Melainkan, itulah posisi Baca Lompat ... Hal 2

Om Cepos >> Ical: Papua Harus Manfaatkan Otsus Ya benar, bukan untuk dikorupsi, tapi untuk rakyat! >> HIV-AIDS Ancam Usia Produktif di Papua Upaya penanggulangannya harus lebih konkret lagi pak! >> Mendiknas: Tindak Pelaku Kekerasan MOS Mantap! Kalau terjadi, berarti lapor polisi dong!


NASIONAL

2

Cenderawasih Pos

Selasa, 13 Juli 2010

Del Bosque: Ini Kemenangan Sepakbola Indah SPANYOL ... Sambungan dari hal 1 Di final 1974 dan 1978, mereka menyerah kepada Jerman dan Argentina yang bertindak sebagai tuan rumah. Nah, di Afsel yang netral pun, tim berjuluk Oranje itu gagal meraih kejayaan. Dalam laga kemarin, Andres Iniesta menjadi pahlawan Spanyol berkat gol tunggalnya di menit ke-116, atau dua menit menjelang perpanjangan waktu habis. Memanfaatkan umpan Fernando Torres, gelandang Barcelona ini menaklukkan Rafael van der Vaart, dan mengecoh kiper Belanda Maarten Stekelenburg. Perpanjangan waktu harus ditempuh setelah dalam 90 menit waktu normal tidak ada satu gol pun yang tercipta. Dalam kondisi lebih unggul secara fisik, Spanyol kembali mendominasi. Tekanan yang konstan ke kotak penalti lawan pun berbuah gol di menit-menit akhir. Melihat skor tipis serta panjangnya waktu yang harus ditempuh, pertandingan antara dua tim yang sama-sama memburu trofi perdana itu memang sangat alot. Baik Spanyol maupun Belanda turun dengan skuad terbaik, dan memakai skema 4-2-3-1. Namun, sejak awal kubu Oranje memang lebih cerdik. Pasukan Bert van Marwijk itu sukses memaksa Spanyol meninggalkan permainan taktis yang telah menjadi ciri khas mereka selama turnamen. David Villa dkk memang masih mendominasi penguasan bola, namun pressing ketat dari Oranje membuat mereka tidak bebas melepaskan umpan-umpan pendek yang menjadi andalan. Akibatnya, Spanyol sangat sulit menembus kotak penalti Belanda. Mereka hanya bisa melepaskan tembakan-tembakan jarak jauh yang dengan mudah dipatahkan defender Belanda atau kiper Maarten Stekelenburg. Tanpa dukungan umpan-umpan terukur dari second line, David Villa pun sulit membuka peluang. Namun di saat bersamaan, Belanda sendiri tampak tidak berani mengambil risiko untuk keluar menyerang. Mereka lebih banyak menumpuk diri di depan kotak penaltinya sendiri. Terutama jika Spanyol sedang menguasai bola. Baru ketika berhasil mencuri bola, mereka berani melancarkan serangan balik. Alhasil, Belanda sempat membuat tiga tendangan ke gawang, sementara Spanyol hanya satu. Sebaliknya, Belanda yang telah terbiasa melancarkan serangan melalui umpan-umpan panjang sukses mendominasi babak kedua. Salah satu peluang terbaik diperoleh Arjen Robben di menit

ke-62. Lolos dari perangkap offside, dia tinggal berhadapan dengan kiper Spanyol Iker Casillas. Namun, tendangannya masih membentur kaki Casillas dan melayang ke sisi kanan gawang. Masuk 20 menit terakhir pertandingan, dengan kondisi Belanda yang sudah habis, Spanyol dengan mudah mengambil kendali permainan. Mereka beberapa kali membuka peluang, antara lain melalui Villa dan Cesc Fabregas. Namun, tak satu pun berbuah gol. Kondisi itu berlangsung hingga 15 menit pertama perpanjangan waktu. Titik kekalahan Belanda terjadi pada pertengahan perpanjangan waktu kedua. Saat itu, bek John Heitinga mendapatkan kartu kuning kedua akibat pelanggaran kepada Iniesta. Kehilangan satu pemain, Oranje semakin kesulitan menghadapi teror Spanyol. Akhirnya, gol memungkasi perlawanan mereka malam itu. “Bisa memenangi juara dunia sangat menyenangkan, terutama setelah sekian lama kami puasa trofi. Saya pikir Spanyol berhak mendapatkan ini,” ungkap Vicente del Bosque, pelatih Spanyol, sebagaimana dilansir AFP. “Sukses kami sudah dibangun sejak dua tahun lalu, tepatnya setelah menjuarai Euro. So, ini adalah hasil dari proses yang sangat panjang,” lanjut dia. Perjalanan La Furia Roja sebutan Spanyol- mendaki tangga juara memang tidak ringan. Turun sebagai unggulan, mereka membuat seluruh dunia terpana dengan kekalahan dari Swiss di laga perdana. Sukses mereka memuncaki klasemen Grup H pun tidak terlampau meyakinkan. Spanyol sulit mengonversi banyaknya peluang menjadi gol sehingga hanya bisa menang tipis atas lawan-lawan selanjutnya. Penyakit itu masih terbawa saat menghadapi Belanda di partai puncak. Memang, Belanda sempat menggagalkan Spanyol memainkan umpan-umpan pendek yang jadi andalan dengan marking ketat. Namun, mereka tetap mendominasi permainan. Sepanjang laga, Xavi Hernandez dkk mengumpulkan 19 tendangan, yang enam di antaranya mengarah ke gawang. Namun, hingga 90 menit waktu normal habis, tak satu pun gol tercipta. Baru empat menit menjelang babak tambahan waktu berakhir, Andres Iniesta memecahkan kebuntuan tersebut lewat sontekan dari jarak dekat yang mengecoh barisan defender Belanda. “Pertandingan sangat intens dan berimbang. Belanda juga bermain keras, tapi itu bagian dari sepak bola. Mereka membuat

LOWONGAN Dibutuhkan karyawan/ti berpenampilan menarik, jujur antusias, dan mampu bekerjasama sebagai team. Untuk bekerja di Hotel yang berlokasi di Jl. Raya Abepura. Persyaratannya sbb : 1.Surat lamaran, 2.FC Ijazah terakhir min.SMU/SMK/sederajat, 3.Fc KTP, 4.SKCK, 5.CV, 6.Pas photo 3X4 2 lbr. Lamaran dibawa ke Gedung MATOA SQUARE lt.1 bagian security atau 3C computer.

PROGRAM PASCA SARJANA MAGISTER MANAJEMEN UNIVERSITAS CENDERAWASIH MENERIMA MAHASISWA BARU ANGKATAN XVII TAHUN AKADEMIK 2009/2010 BIDANG KONSENTRASI MANAJEMEN KEUANGAN MANAJEMEN PEMASARAN MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA JADWAL PENERIMAAN Pendaftaran

: Diperpanjang sampai dengan tanggal 9 Juli 2010 Tempat Pendaftaran : Sekretariat Program Magister Manajemen UNCEN Jl. Prof. DR Soegarda Purbakawadja Kampus Uncen Abepura Waktu Pendaftaran

: setiap Hari Kerja Senin s/d Sabtu Pagi Jam 09.00 – 12.00 Sore Jam 17.00 – 19.00

INFORMASI LEBIH LANJUT DAPAT DI HUBUNGI SEKRETARIAT MAGISTER MANAJEMEN UNIVERSITAS CENDERAWASIH Jl. Prof. DR Soegarda Purbakawadja Abepura Telp. 0967-588660, 586717 Fax 0967-585422

kami gagal mengembangkan permainan,” papar Del Bosque. Diakui Del Bosque, para pemainnya sudah sangat lelah ketika pertandingan harus dilanjutkan lewat perpanjangan waktu. Saking lelahnya, mereka sangat menghindari adu penalti. Tapi ternyata kondisi mereka masih lebih fit daripada Belanda yang lebih banyak berlari sepanjang babak kedua. Belum lagi, mereka masih punya Cesc Fabregas, Fernando Torres, dan Jesus Navas yang masih fresh. “Kedua tim saling menekan, tapi sepak bola selalu melangkah maju. Di era sepak bola modern ini, siapa yang dominan dan lebih intensif melakukan serangan bakal menang. Karena itu, menurut saya ini adalah kemenangan sepak bola indah,” imbuhnya. Dengan pemikiran seperti itu, Del Bosque memprediksi bahwa gaya sepak bola yang diusung Spanyol di Piala Dunia kali ini akan kembali berjaya di Euro 2012 mendatang. Nah, Spanyol, sebagai pemrakarsa sudah tentu tidak akan melepaskan kesempatan menjadi juara untuk kali kedua beruntun. “Evolusi Spanyol belum selesai. Perjuangan kami juga tidak akan berhenti di sini. Ada proses yang berjalan secara kontinyu. Dari Euro 2008, ke Piala Dunia 2010. Selama proses itu berjalan, kami bakal meraih sukses berikutnya,” papar eks pelatih Real Madrid tersebut. Sayang, kemenangan Spanyol ternoda oleh fakta kecil yang mengganggu. Mereka mencatat rekor sebagai juara dengan jumlah gol paling sedikit. Total, David Villa dkk memang hanya menyarangkan tujuh gol, dan kemasukan dua gol. Padahal, mereka memainkan tujuh laga. Catatan itu bahkan lebih sedikit daripada juara dengan rekor gol terendah sebelumnya, yakni Italia yang mencetak 11 gol dalam empat pertandingan. Namun, Del Bosque tidak menganggap penting fakta tersebut. Menurutnya, justru itulah bukti kejayaan sepak bola indah versi dia. Spanyol berhasil mematahkan anggapan bahwa sepak bola taktis dan cantik yang mereka peragakan tidak akan bisa menghadapi strategi negatif dan pragmatis yang diusung mayoritas tim di Piala Dunia kali ini.(na)

LOMPAT ... Sambungan dari hal 1 yang seharusnya ditempati fotografer. ID card Jawa Pos pada Piala Dunia memang untuk fotografer. Berada di deretan paling depan sekaligus bertujuan mempelajari situasi dan kondisi sekeliling meja konferensi pers. Dengan jarak meja dan pintu keluar ruang konferensi pers yang lumayan dekat atau sekitar tujuh langkah, Jawa Pos harus bergerak cepat untuk mendahului pemain apabila ingin berfoto bersama. Itu belum termasuk harus melompati pagar pembatas yang tingginya 0,5 meter. Pagar tersebut sebenarnya tidak boleh dilewati media. Setelah satu jam Melo dan Bastos menjawab berbagai pertanyaan wartawan, konferensi pers ditutup. Sebaliknya, itulah saat Jawa Pos memulai aksi. Dengan gerak cepat yang sudah diperhitungkan dengan cermat, Jawa Pos sudah berdiri di pinggir pagar pembatas untuk meminta Melo yang baru saja menuruni tangga panggung konferensi pers itu berfoto bersama. “Melo, can take a picture?” seru Jawa Pos. Melo menoleh dan mengiyakan. Jawa Pos lalu memberikan kamera kepada team media officer Brazil yang berdiri di sebelah Jawa Pos agar mengambilkan gambar. Sekali jepret, gambar dengan Melo tercetak di memory card kamera. Foto bersama Melo memang bisa didapat. Namun, Bastos yang awalnya berjalan di belakang Melo praktis tidak lagi terkejar. Ketika Jawa Pos selesai berfoto dengan Melo, Bastos sudah berada di dekat pintu keluar. Dia didampingi seorang staf pelatih Brazil. Postur Bastos tidak setinggi Melo. Tapi, langkahnya cepat juga. Dua hari sebelum berada di hotel tempat menginap timnas Brazil, Jawa Pos berburu foto bersama dengan para pemain Belanda. Kala itu skuad Belanda memenuhi undangan bermain futsal dengan melawan tim sekolah dari yayasan milik pemain legenda Oranje -sebutan Belanda- Johan Cruyff di kawasan Hillbrow, Johannesburg. Mengingat acara sosial tersebut dikonsep fun, pengamanan saat

PAPUA TV BEKERJA SAMA DENGAN PEMERINTAH PROVINSI PAPUA BARAT AKAN MEMBUKS BIRO PAPUA TV UNTUK PAPUA BARAT DI MANOKWARI Oleh karena itu Papua TV mengundang putra-putri Papua Barat untuk bergabung dengan Biro Papua TV di Papua Barat Syarat Umum: Reporter/Presenter, usia maksimal 30 tahun, S1 atau Diploma, K0munikatif, Kreatif, Bersemangat, Mampu mengunakan komputer, Bersedia bekerja keras, Bersedia bekerja dalam team, siap bekerja untuk situasi terdesak. Untuk menempati Posisi sebagai: Reporter/Presenter (R/P), Program Director (PD), Camera Person (Campers), Soundman, Lightingman, Production Assistance, Editor, Design Graphics, Broadcasting Maintenance, M&E Operator, Marketing Sekretaris Syarat Khusus: Reporter/Presenter adlah lulusan S1, bisa berbahasa inggris (aktif/pasif) dan Camera face Reporter/Presenter dan camera person bersedia ditugaskan didalam dan diluar kota Manokwari Design Graphics adalah S1 atau Diploma dibidang komputer lightingman dan Operator M&E, lulusan D3/D1 Lamaran dengan pas foto terbaru dikirim selambat-lambatnya 5 (lima) hari stelah pengumuman ini dengan menyebutkan posisi yang diinginkan kepada Kepada Bagian Pemberitaan dan Penerbitan, Biro Humas dan Protokol Pemerintah Provinsi Papua Barat Alamat : Sekretariat Biro Papua TV Papua Barat di Manokwari d/a Mansinam Beach Hotel, Jln. Pasir Putih no. 7 Manokwari - Papua Barat

PROGRAM PASCASARJANA UNIVERSITAS BRAWIJAYA MALANG BEKERJASAMA DENGAN UNIVERSITAS CENDERAWASIH JAYAPURA MENERIMA MAHASISWA BARU PROGRAM DOKTOR (S3) ANGKATAN II TAHUN AKADEMIK 2010/2011

itu lumayan longgar. Jawa Pos bisa leluasa memilih berfoto bersama siapa saja. Foto dua bintang Belanda, yakni penyerang Liverpool Dirk Kuyt dan gelandang Bayern Munchen Mark van Bommel, bisa didapat. Gambar mantan bintang Belanda Ruud Gullit yang ternyata ikut hadir di sana pun diperoleh. Karena begitu banyaknya buruan, sedangkan waktu yang dimiliki terbatas, pelatih Bert van Marwijk dan kapten tim Giovanni van Bronckhorst sampai diabaikan. Padahal, kalau mau, keduanya bisa dengan mudah diajak berfoto bersama kala itu. Andai lebih dulu mengetahui bahwa Belanda melaju sampai final Piala Dunia, foto Van Marwijk dan Gio -sapaan akrab Van Bronckhorst- mungkin menjadi target utama foto bareng Jawa Pos. Jika dibandingkan dengan timtim besar lain di Piala Dunia, Belanda boleh dibilang paling memberikan akses kepada media. Belanda juga satu-satunya kontestan Piala Dunia yang menggelar mixed zone di markas latihannya, Stadion Wits Rugby, Johannesburg. Setelah berlatih, pemain Oranje bisa diwawancarai dari luar pagar pembatas antara lapangan dan tribun sesuai dengan nama yang dicantumkan. Agenda di hotel atau tempat latihan (kamp) tim, seperti mixed zone Belanda, sangat membantu Jawa Pos yang memiliki ID card fotografer. Aturan FIFA untuk media di Piala Dunia menyebutkan, fotografer tidak diperbolehkan menghadiri sesi konferensi pers maupun mixed zone setelah pertandingan. Hanya pemilik ID card wartawan tulis dan televisi yang berkesempatan mendapatkannya. Meski Belanda memberikan kesempatan mixed zone, tidak mudah berfoto dengan para pemain. Jangankan pemain berkategori bintang seperti Wesley Sneijder dan Arjen Robben, media harus antre lama untuk wawancara dengan penggawa seperti Ryan Babel, Johnny Heitinga, Andre Ooijer, sampai Gregory van der Wiel. Gara-gara melayani berjibun pertanyaan yang bisa memakan waktu sampai satu jam, Sneijder, Robben, dan Van Persie menolak kala diminta melayani foto bersama. Penyebabnya bukan sombong, melainkan mereka sudah capek serta tidak enak karena ditunggu rekan setim di bus. Gagal mendapatkan trio Belanda itu, Jawa Pos beralih kepada duo asisten pelatih Belanda, Frank de Boer dan Phillip Cocu. Nama besar sebagai bintang Belanda dekade 1990-an membuat De Boer dan Cocu masih memiliki daya tarik tinggi. Untuk bisa mendapatkan foto bersama keduanya, Jawa Pos harus sabar mengantre di belakang media Belanda yang memang mendapatkan prioritas. Kesabaran, khususnya dalam timing, merupakan salah satu faktor yang harus dimiliki untuk berburu foto bersama pemain. Jika tidak sabar, pemain buruan bisa marah, lalu lepas. Hal itu dialami rekan wartawan Indonesia kala memburu foto Carles Puyol di markas Spanyol di NWU Campus, Potchefstroom (9/7). Gara-garanya, rekan wartawan tersebut meminta berfoto bersama saat Puyol menerima panggilan lewat ponsel. Alhasil, pahlawan kemenangan Spanyol atas Jerman di semifinal (7/7) itu gusar dan mengomel. Omelan kepada rekan wartawan juga datang dari team media officer Spanyol yang mendampingi Puyol. Usut punya usut, Puyol kala itu menerima telepon dari sponsor timnas yang memintanya menjadi model foto di dekat tribun lapangan NWU Campus, di seberang penginapan Spa-

nyol yang masih satu kompleks. Jawa Pos pun memilih menunggu Puyol menuntaskan kewajiban itu. Begitu urusan Puyol dengan sponsor selesai, Jawa Pos bergegas mencegat dan meminta berfoto bersama. Defender berambut keriting tersebut tidak keberatan sama sekali. Jawa Pos bahkan bertanya kepada kapten Barcelona itu meski hanya sebentar. Sukses berfoto bersama Puyol seakan melengkapi hari baik Jawa Pos di Potchefstroom saat itu. Selain Puyol, foto bersama kapten sekaligus kiper utama Spanyol Iker Casillas, trio Barcelona (Andres Iniesta, Xavi Hernandez, dan Victor Valdes), hingga Cesc Fabregas bisa didapat. Semuanya terwujud berkat kesabaran menanti momen saat si pemain selesai diwawancarai media Spanyol. Untuk Fabregas, Jawa Pos nyaris kehilangan fotonya. Sebab, begitu selesai wawancara dengan media Spanyol, kapten Arsenal itu langsung berlari menuju hotel. Jawa Pos pun dipaksa berlari mengejarnya. Berlari melawan atlet tentu bukan tandingan. Karena itu, jurus yang dikeluarkan oleh Jawa Pos adalah memanggilnya. Berhasil. Sebab, Fabregas menghentikan langkah, lalu berbalik dan menunjukkan gesture siap difoto bersama. Berlari mengejar Fabregas mengingatkan cerita kala berlari mengejar dua pemain Jerman, gelandang Bastian Schweinsteiger dan kiper Manuel Neuer, di markas mereka, Hotel Velmore, Erasmia (5/7). Penuh sesaknya media mengakibatkan Jawa Pos tidak berkesempatan mendekati Schweni -sapaan akrab Schweinsteiger- dan Neuer sesudah konferensi pers di ruang media, di bagian depan hotel. Putus asa pernah terlintas begitu Schweni dan Neuer keluar dari pintu samping ruang itu. Mereka menuju bangunan dalam hotel yang terpisah oleh halaman yang sangat luas. Media tidak diizinkan memasuki halaman. Namun, Jawa Pos nekat berlari mengejar Schweni dan Neuer yang berjalan kaki melewati halaman tanpa memedulikan polisi yang berjaga di sekelilingnya. Usaha Jawa Pos tidak sia-sia. Begitu menghampiri mereka untuk meminta berfoto bersama, keduanya tidak keberatan. Dua pemain itu bahkan mengapit Jawa Pos. Sangat-sangat beruntung bisa mendapatkan kesempatan berfoto dengan dua pemain sekaligus. Lebih beruntung lagi, seorang polisi yang datang menegur Jawa Pos hanya mengeluarkan peringatan tanpa harus merampas kamera maupun ID card. Dalam menjalankan aksi itu, Jawa Pos juga beruntung karena kerap ditemani wartawan Indonesia asal Jakarta yang boleh dibilang mengemban misi khusus memburu foto bersama pemain. Teman tersebut memiliki ID card, tapi bukan ID card FIFA, melainkan sponsor sebagai kru televisi. Alhasil, dia lebih berkonsentrasi memburu pemain dengan mendatangi hotel atau kamp tim kontestan. Bagaimanapun, memiliki partner sangat membantu daripada sendirian. Percuma juga bisa menemui atau mencegat pemain atau objek yang diburu, tapi tidak ada orang yang bisa dimintai tolong memotret. Jawa Pos pernah mengalaminya ketika ingin berfoto dengan gelandang Belanda Rafael van der Vaart maupun full back Italia Gianluca Zambrotta. Karena meminta tolong orang sekenanya yang paling dekat, hasilnya kacau. Selain hasilnya buram, entah goyang kala memegang kamera atau kurang terfokus, posisi gambar tidak tegak. Memotret sendiri dengan kamera pocket memang bisa menjadi

opsi apabila tidak ada teman. Tapi, hasil dan posisi gambarnya tentu tidak sebagus dipotret dengan tangan orang lain. Apalagi, orang yang dimintai tolong sama sekali tidak pernah menyentuh kamera. Wartawan media online terkenal Indonesia bercerita tentang kekesalannya kala berada di markas latihan Slovakia di Stadion Caledonian, Pretoria. Penyebabnya, dia sudah siap berfoto bersama bintang Slovakia Marek Hamsik yang baru saja selesai berlatih dan berjalan menuju bus tim. Karena orang di dekatnya hanya bodyguard Slovakia, dia meminta tolong yang bersangkutan. Eh, si bodyguard menolak sehingga Hamsik seketika itu ngeloyor masuk ke dalam bus. Bertandem saat memburu foto pemain juga memiliki kelemahan. Jawa Pos mengalaminya kala memburu penyerang Uruguay Edinson Cavani. Jawa Pos yang meminta foto dulu berhasil mendapatkan gambar. Tapi, ketika giliran teman wartawan Jakarta difoto, Jawa Pos bermasalah dengan kamera sehingga Cavani keburu masuk ke dalam hotel. Untung, Cavani bukan pemain top sehingga teman wartawan itu tidak marah kepada Jawa Pos. Mendapatkan foto dengan banyak pemain bisa menjadi kebanggaan tersendiri. Yakni, menuai pujian dari rekan wartawan lain. Seorang wartawan Meksiko yang bernama Ricardo Vasquez bahkan kagum dengan perjuangan wartawan Indonesia. Sekalipun asal Meksiko, Vasquez tidak punya koleksi foto dengan tim dari negeri sendiri. “Ah, tidak. Saya cukup memotret si pemain. Saya tidak segigih dan senekat kamu,” kata Vasquez tentang alasan tidak berfoto dengan pemain Meksiko. Lain lagi wartawan freelance Jerman yang bernama Marc Daniel Fiszel. Dia terkejut ketika Jawa Pos menunjukkan foto bersama Schweinsteiger dan Neuer. “Wow, kok kamu bisa dapat sampai depan hotel? Hebat, hebat, salut buat kamu,” ujarnya. Memang tidak ada nama-nama seperti Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, Wayne Rooney, sampai Kaka yang bisa dibingkai dalam jepretan kamera Jawa Pos. Messi, misalnya. Penjagaan superketat terhadap markas Argentina di Universitas Pretoria merupakan alasan utama. Para jurnalis yang tidak mendapatkan ID Card dari FIFA bukan berarti tidak bisa memburu pemain bintang. Wartawan Jawa Pos Kurniawan Muhammad dan Yuyung Abdi beberapa kali bertemu para legendaris sepak bola dunia. Di antaranya Franz Beckenbauer, Oliver Kahn, dan Carlos Alberto Pareira. Mereka mendapatkan momen itu di beberapa acara yang dihelat para sponsor Piala Dunia, termasuk Adidas dan Castrol. Tak hanya itu, wartawan Jawa Pos juga mendapat kesempatan foto bareng dengan mantan pemain Prancis Marcel Desailly berkat invitasi khusus dari Castrol Lab. Castrol sendiri mendatangkan beberapa bintang. Salah satunya Gary Bailey, mantan pemain Manchester United. Tim ahli Castrol juga me-launching 10 pemain yang dianggap tertinggi dalam hal performa permainan yang diukur Castrol Index. Dari sepuluh pemain itu, Spanyol mendominasi peringkat tertinggi. Mereka adalah Sergio Ramos (Spanyol) 9,79; Carles Puyol (Spanyol) 9,74; Gerard Pique (Spanyol) 9,70; Joan Capdevila (Spanyol) 9,66; Philipp Lahm (Jerman) 9,62; David Villa (Spanyol) 9,59; Wesley Sneijder (Belanda) 9,56; Juan (Brazil) 9,53; Paulo Da Silva (Paraguay) 9,50, dan Luis Suarez (Uruguay) 9,48. (*/c11/c2/iro)

BIDANG : 1. ILMU EKONOMI MANAJEMEN 2. ILMU EKONOMI STUDI PEMBANGUNAN JADWAL PENERIMAAN MAHASISWA Pendaftaran : Tanggal 18 Mei s/d 31 Juli 2010 Tempat Pendaftaran : Kampus Program S2 Magister Manajemen UNCEN Jl. Prof. DR Soegarda Purbakawadja No.1 Kampus Abepura Waktu Pendaftaran : setiap Hari Kerja Senin s/d Sabtu Pagi Jam 09.00 – 12.00 Sore Jam 17.00 – 19.00 INFORMASI LEBIH LANJUT DAPAT MENGHUBUNGI KAMPUS PROGRAM MAGISTER MANAJEMEN UNCEN ABEPURA TELEPON 0967-588660 Fax.0967-585422 Dan HP. 08124809951

Barang kali semua sudah pada punya KARAOKE dan HOME THEATER tapi COBA DAT2ANG, LIHAT dan BEDAKAN KWALITAS TEKNOLOGI & HARGA YANG KITA TAWARKAN (khusus KARAOKE kita tawarkan DVD PROGRAM 20rb, 30rb lagu dalam 1 keping cd & sistem komputerisasi!! HOME THEATER kita tawarkan teknologi BLU RAY (Sistem yang terbaru) semua langsung bisa dicoba diTEST ROOM kita...

Pengen beli elektronic yang CANGGIH, MODEL TERBARU dengan harga SUPER MURAH!... SEKARANG TIDAK PERLU LAGI KEJAKARTA!... DATANG, LIHAT dan BEDAKAN!... SERVICE Pusat: CENTER Segala Merk - Camera Teknisi Profesional - Handycam dari Jakarta

- CCTV Profesional Internet

Cicilan: Mandiri 0 % & BCA 0 % * Syarat dan kententuan berlaku


Cenderawasih Pos

Selasa, 13 Juli 2010

Kerjasama dengan Humas dan Protokol Sekretariat Daerah Provinsi Papua

Program PNPM Mandiri Pedesaan Penting Untuk Tunjang Pembangunan di Kampung JAYAPURA- Program PNPM Mandiri perkotaan yang selama ini sudah dilaksanakan sedikitnya telah membantu pengembagan pemberdayaan masyarakat di tingkat kampung dan kelurahan khususnya di Kota Jayapura. Tetapi hal itu dirasa belum maksimal sebab masih banyak hal yang harus dilakukan dalam rangka pemberdayaan

masyarakat kampung. “Program PNPM perkotaan yang selama ini kita lakukan sebenarnya sudah baik tetapi hal itu belum maksimal,”ungkap Kepala Badan Pemberdayaan masyarakat Kampung Kota Jayapura Ir Adrian Djitmau kepada Cenderawasih Pos pekan kemarin. Dikatakan, untuk membiayai pemberdayaan 14 kampung dan 25 kelurahan di Kota Jayapura, dana yang ada sekarang ini diakui belum optimal, sehingga dianggap belum bisa memberdayakan

masyarakat secara mamksimal, sehingga tak heran kalau masih ada masyarakat yang hidup dalam kemiskinan dan keterbelakangan, kendati hidup di tengah kota. Sebab kata dia, dana pemberdayaan yang ada sekarang ini kebanyakan lebih fokus pada program untuk menunjang kegiatan pembangugnan infrastruktur dasar di kampung atau kelurahan. Sedangkan program utama lainnya seperti program pro rakyat yang fokusnya bagaimana memberdayakan masyarakat

secara utuh agar kehidupan ekonomiannya lebih mandiri dan baik serta bagaimana meningkatkan taraf hidup masyarakat, belum seluruhnya mendapat dukungan anggaran yang memadai. Hal ini disebabkan dana yang disalurkan ke kampung maupun kelurahan di Kota Jayapura masih sangat terbatas. Bagi Adrian, sekarang ini bicara pembangunan infrastruktur di perkotaan tidak harus menjadi prioritas lagi sebab sarana dan prasarana tersebut sudah banyak

di bangun di kota ini, namun yang harus menjadi fokus utama saat ini yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat kampung di kota Jayapura adalah bagaimana program yang pro rakyat di kampung dan kelurahan bisa terlaksana. “Ini yang penting, karena program infrastruktur sekarang ini sudah bukan menjadi prioritas dikota ini, yang penting sekarang adalah bagaimana kehidupan masyarakat bisa berubah dan menuju pada kesejahteraan. Itu yang

penting. Untuk itu, harus ada program yang pro pada rakyat,” paparnya. Untuk itu kata Adrian, sangat dibutuhkan adanya penambahan dana yang tujuannya untuk memberdayakan masyarakat kampung atau kelurahan yang disebut dengan PNPM Mandiri Perdesaan. Karena itu, saat ini pihaknya sedang mengupayakan dana PNPM Perdesaan untuk kampung dan kelurahan agar upaya pemberdayaan masyarakat bisa berjalan lebih baik lagi.

“Kami sudah mengusulkan dana ini ke pusat dan kami juga mendapat reson positif tetapi kapan realisasinya belum tahu pasti,” katanya. Menurutnya, satu hal yang unik di Kota Jayapura ini adalah memiliki 14 kampung yang masyarakatnya sebagian masih hidup dalam kemiskinan sehingga membutuhkan pemberdayaan di bidang ekonomi agar bisa hidup lebih mandiri dan mampu membawa mereka pada kesejahteraan.(ta)

Pemkab Jayawijaya Siap Kampanyekan Masalah HIV –AIDS Gubernur Berikan Bantuan Satu Unit Mobil Kampanye

WATKAAT/CENDERAWASIH POS

Foto Atas : Gubernur Papua Barnabas Suebu, SH memukul tifa menandai dimulainya (Launching) Kampanye HIV di Papua tahun 2010, di Gedung Negara, Dok V , Jayapura, Senin (12/7) kemarin. Foto Kiri: Gubernur Barnabas Suebu, SH menyerahkan kunci mobil kampanye HIV kepada Bupati Jayawijaya Wempi Wetipo, S.Sos. M,par.

WATKAAT/CENDERAWASIH POS

Semua Pihak Diharapkan Turunkan Kasus KDRT JAYAPURA-Kepala Biro Pemberdayaan Perempuan, Dra. Sipora N. Modouw, MM, semua pihak terutama yang telah menandatangani Momerandum of Understanding (MoU) dengan Gubernur Provinsi Papua, diharapkan selalu bekerjasama dalam menurunkan kasus kekerasan didalam rumah tangga (KDRT) yang hingga kini masih tinggi terjadi di Provinsi Papua ini. Hal ini selain amanat dari aturan tentang pemberdayaan dan perlindungan anak dan perempuan tapi juga harapan dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI yang disampaikan saat meresmikan Pusat Pelayanan Terpadu Perempuan dan Anak (PTPA) Provinsi Papua. “Nah dalam rangka memberikan perlindungan terhadap perempuan dan anak, maka semua pihak yang telah menadatangani MoU itu, akan menjalin kerjasama dalam melakukan kegiatan dalam rangka memproteksi terhadap kekekasan atas perempuan dan anak itu,” ungkapnya kepada Cenderawasih Pos, usai Lounching Kampanye HIV/AIDS di Gedung Negara, Senin, (12/7). Dengan kerjasama yang baik itu tentunya dari waktu ke waktu angka KDRT ini bisa sejauh mana penurunannya atau kenaikannya. Namun disini diharapkan angka KDRT itu kasusnya semakin ditekan sampai pada titik nol. “Masalah KDRT ini bukan saja tanggungjawab pemerintah dan pihak-pihak tertentu saja melainkan tanggungjawab kita bersama didalam masyarkat, dimana bagaimana mengantisipasi dalam bersikap sehingga tidak terjadinya kasus KDRT itu,” katanya. Terkait dengan hadirnya PTPA Provinsi Papua itu, setidaknya masing-masing pihak dapat bertanggungjawab dalam lingkup pekerjaannya, lalu kemudian akan memberikan gambaran secara umum kepada pemerintah dan masyarakat bahwa inilah tingkat atau derajat kekerasan yang terjadi di Papua terhadap perempuan dan anak ataukah terjadi penurunan atas tindak kekerasan itu. “Nah inilah dengan hadirnya gedung itu, dapat mengumpulkan data tentang bagaimana tindak kekerasan terhadap perempuan dan anak bisa terjawab lewat gedung ini,” terangnya. “Sekali lagi saya katakan bahwa Dengan berfungsinya gedung ini, semua pihak yang sudah tandatangani MoU itu dapat melakukan upaya-upaya penanganan baik didalam internal institusi masing-masing atau secara keseluruhan didalam masyarakat Papua ini,” sambungnya.(nls)

Pesan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI

JAYAPURA-Bupati Jayawijaya, Wempi Wetipo, S. Sos, M. Par, mengatakan, pada tahun anggaran (TA) 2010 ini, pihaknya memprogramkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jayawijaya memprogramkan kesehatan gratis bagi masyarakatnya. Dikatakannya, kesehatan gratis itu meliputi, pengobatan gratis dan pemeriksaan kesehatan, termasuk pemeriksaan atau voluntary conseling and testing (VCT) sukarela untuk mengetahui status kesehatan apakah tertular HIV/AIDS ini. “Jadi kebijakan yang kami keluarkan adalah pengobatan gratis,” ungkapnya kepada Cenderawasih Pos, usai menghadiri Lounching Kampanye HIV/AIDS 2010 di Gedung Negara, Senin, (12/7). Dikatakannya, dengan kebijakan yang dikeluarkan dirinya itu setidaknya, masyarakat Jayawijaya semakin mendapatkan pelayanan kesehatan yang semakin membaik dari tahun ke tahun, karena masyarakat mendapatkan pelayanan kesehatan yang optimal karena tidak lagi memikirkan biaya pengobatannya. Disamping itu, dengan pengobatan gratis itu setidaknya masyarakat dengan sendirinya menyadari bahwa betapa pentingnya kesehatan bagi dirinya dan keluarganya. Dengan begitu masyarakat akan berupaya untuk terus menata kehidupannya baik makanan, minumannya dan lingkungannya tetap bersih, yang mana menghasilkan hidup yang sehat bagi dirinya dan keluarganya. Terkait dengan itu, Pemprov Papua memberikan 1 unit mobil untuk kampanye HIV-AIDS kepada Pemkab Jayawijaya. Kunci mobil bantuan itu diserahkan oleh Gubernur Papua Barnabas Suebu, SH yang diterima oleh Bupati Jayawijaya, Wempi Wetipo, di gedung negara, Jayapura, usai acara Lounching Kampanye HIV di Papua tahun 2010. Atas bantuan satu unit mobil yang lengkap fasilitas penunjang kegiatan kampanye HIV tersebut, bupati Wetipo menyampaikan terima kasih atas perhatian Pemerintah Provinsi Papua terhadap masyarakat di wilayahnya. Tentunya dengan bantuan yang diberikan itu, pihaknya akan memanfaatkan secara optimal untuk menanggulangi bahkan memberantas penyebaran virus yang mematikan itui, yang hingga kini belum ditemukan obatnya itu. “Dengan bantuan itu, kami akan terus berupaya memberantas penyebaran virus itu,” katanya.(nls)

Respek Bantu Angkat Derajat Perempuan di Kampung TANAH MERAH- Meskipun masih terlalu dini untuk dikatakan berhasil, namun salah satu dampak perubahan dari Program PNPM Mandiri Respek yang sudah dilaksanakan oleh pemerintah Provinsi Papua kurang lebih 3 tahun berjalan ini mulai nampak, terutama pada pola pikir dari perempuan-perempuan di Kampung-Kampung. Awalnya kaum perempuan di kampung jarang untuk terlibat langsung dalam pembangunan, karena berbagai keterbatasan yang mereka alami, seperti pengaruh adat, pendidikan, maupun pengetahuan, kini berbali mereka lebih sebagai pelaku pembangunan, hal terungkap ketika Gubernur Provinsi Papua Barnabas Suebu menggelar turkam di Kampung Mariam, Distrik Mandobo, Kabupaten Boven Digoel, Rabu (23/6), lalu. Hal ini wajar, sebab selama pelaksanaan program Respek yang kurang lebih 3 tahun berjalan ini, khusus untuk PKK termasuk kaum perempuan mendapat dana pemberdayaan sebesar 15 persen dari program respek, sehingga jika dihitunghitung dana untuk pemberdayaan PKK dan perempuan sebesar Rp.15 juta dari jumlahnya dana setiap kampung Rp.100 juta. “Saya berharap agar dana pemberdayaan Rp.100 juta di tiap kampung, harus disisihkan untuk PKK sebesar 15 persen, untuk membekap kegiatan mereka di kampung-kampung,”kata Ny.Ohee salah satu kader PKK tingkat Provinsi yang ikut dalam rombongan turkam Gubernur.

Sebab menurut Ny.Ohee yang lama juga bertugas di wilayah selatan Papua ini, bahwa banyak hal yang bisa dikerjakan oleh TP PKK tingkat kampung,asalkan

mereka diberikan kepercayaan untuk mengelola uangnya sendiri, misalnya seperti kegiatan posyandu dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan gisi

ibu dan anak, serta pemberdayaan perempuan, begitu juga dengan kekegiatan-kegiatan lainnya dalam rangka memberdayakaan perempuan sebagai pelaku pem-

bangunan di tingkat kampung. “Jika kami memberikan kepercayaan kepada TP PKK saya yakin lambat laun mereka akan menjadi bisa,”pukasnya.(cak)

Gubernur Papua Barnabas Suebu saat berbincang dengan beberapa ibu-ibu di Kampung Mariam, Distrik Mandobo, Kabupaten Boven Digoel, Rabu (23/6), lalu.


C MY K Cenderawasih Pos

Selasa, 13 Juli 2010

INTERNASIONAL

4

Muncul di Publik Kali Pertama HAVANA - Apa kabar Fidel Castro? Pertanyaan yang terus muncul empat tahun terakhir itu sedikit mendapat jawaban kemarin (11/7). Hal tersebut ditandai dengan munculnya foto-foto mutakhir mantan presiden Kuba itu untuk kali pertama dalam acara yang melibatkan publik. Foto-foto yang menunjukkan tubuh Fidel yang membungkuk, namun tetap tersenyum tersebut, merupakan penampilan pertamanya setelah jatuh sakit empat tahun lalu. Foto-foto yang dirilis tersebut menunjukkan pria 83 tahun itu disebut-sebut akan menemui para pekerja di sebuah lembaga ilmu strategi politik Kuba. Namun, kebenaran fakta tersebut belum bisa dikonfirmasi. Sebelumnya, Kuba melansir foto-foto Fidel dalam sejumlah pertemuan pribadi dengan tokoh-tokoh terkemuka dunia. Yang terakhir adalah pertemuan dengan Presiden Brazil Luiz Inacio Lula da Silva Februari lalu. Dalam foto-foto tersebut, Castro tampak bergembira dan masih tegap. Foto Castro yang tampak sedikit membungkuk, namun terlihat

GETTI IMAGES

Fidel Castro

sehat itu, disebut-sebut diambil pada Rabu (7/7), saat mengunjungi Pusat Investigasi Saintifik di Havana. Empat foto pertama ditampilkan melalui blog dua wartawan pemerintah Kuba. Tampaknya, foto tersebut diambil lewat telepon selular milik salah seorang pekerja di lembaga riset tersebut. Di salah satu foto, Castro tampak melambaikan tangan untuk menyapa para pekerja. Foto lainnya dalam acara yang sama diunggah dalamn Cuba-

debate, sebuah situs media milik pemerintah, beberapa saat kemudian. Dalam foto-foto tersebut, Castro tampak tertawa bersama para pekerja. Beberapa di antara mereka berdiri berderet di sepanjang jalan yang dilalui Castro sambil bertepuk tangan. Dia tampak kurus dan tetap sehat, dan menurut direktur kami, dia sangat sehat secara mental,’’tulis sebuah komentar dalam blog milik Rosa C. Baez, seorang wartawan yang bekerja untuk media pemerintah Kuba.n(cak/c10/kim)

REUTERS

Publik Malaysia mempunyai favorit kontes idol di televisi. Bukan ajang mencari bakat menyanyi, menari, atau main sulap seperti di indonesia, namun kontes mencari bakat seorang pemimpin agama (imam) yang diberi nama Young Imam. Sesuai dengan namanya, ara peserta yang seluruhnya anak muda bersaing mengadu pengetahuan, wawasan, dan praktik beragama untuk menjadi pemenang.

Bom Ancam Air France RIO DE JANEIRO - Sebuah pesawat penumpang milik maskapai penerbanganAir France, yang terbang dari Rio de Janeiro menuju Paris, mendarat darurat di timur laut Brazil kemarin (11/7). Sebuah ancaman bom diterima hanya setengah jam setelah pesawat lepas landas. Juru bicara otoritas bandara di In-

fraero menyatakan, 405 penumpang dan 18 kru dievakuasi dari tubuh pesawat bernomor penerbangan 443 tersebut. Sementara seorang juru bicara Air France di Brazil menyatakan, ancaman bom itu diterima melalui telepon di Bandara Internasional Rio de Janeiro oleh seseorang bersuara wanita.

DEPARTEMEN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA DIREKTORAT JENDERAL PENGENDALIAN PENYAKIT DAN PENYEHATAN LINGKUNGAN KANTOR KESEHATAN PELABUHAN KELAS III M E R A U K E PANITIA PELELANGAN KEGIATAN BELANJA MODAL PERALATAN MODAL DAN MESIN TAHUN 2010 Jln. Prajurit Merauke. Kotak Pos : 173

Tlp.Ka.Fax Tlp.Tu

: (0971) 321066 : (0971) 323828

PENGUMUMAN PELELANGAN Nomor : 01/PL/PL.PK-PD/MRK/VII/2010 Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas III Merauke dengan sumber dana DIPA APBD TA. 2010, akan melaksanakan Pengadaan Barang/Jasa. Untuk itu kami mengundang Penyedia Jasa yang berminat untuk mengikuti Pengadaan tersebut. 1. Paket-paket yang akan dilelangkan : PAGU (Rp.) NO KEGIATAN Pengadaan Alat Kesehatan 1.000.000.000 1 dan Keluarga Berencana

BIDANG METODE Alat / peralatan / suku cadang Pascakualifikasi kesehatan, kedokteran dan farmasi

2. Pendaftaran dan pengambilan dokumen di : Tempat/Alamat : Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas III Merauke Jl. Prajurit Merauke Tanggal : 13 Juli s/d 17 Juli 2010 . Waktu : 09.00 s/d 14.00 WIT 3. Penyedian jasa yang berminat dapat mendaftarkan ke alamat tersebut dengan membawa dan menyerahkan : a. Foto copy Sertifikat Badan Usaha (SBU) bidang Alat / peralatan / suku cadang kesehatan, kedokteran dan farmasi dan memperlihatkan aslinya b. Foto copy Akte Pendirian Perusahaan/Perubahannya dan memperlihatkan aslinya c. Foto copy SIUP dan memperlihatkan aslinya 4. Pendaftar adalah Direktur Utama / Penanggung Jawab Perusahaan yang namanya tercantum dalam Akte Pendirian Perusahaan / Perubahannya dan menyerahkan Surat Kuasa yang ditandatangani oleh Direktur Utama/Penanggung Jawab Perusahaan, bermaterai Rp.6.000,serta menyerahkan fotocopy KTP (Kartu Tanda Penduduk). 5. Untuk hal-hal yang belum jelas dapat ditanyakan pada panitia pengadaan Merauke, 12 Juli 2010 Panitia Pelelanga

YAYASAN PENDIDIKAN “45 JAYAPURA AKADEMI PARIWISATA “45 (AKPARIS) JAYAPURA

PENAWARAN KHUSUS Kami mengajak untuk menikmati sajian kami dengan pelayanan prima dan penawaran khusus kami ,berupa:

SPECIAL MEETING PAKET =Rp.310.000,-/pax

C MY K

Paket khusus untuk pertemuan,seminar,lepas sambut,presentasi dan lainlain sudah termasuk. -Harga kamar+makan pagi -Makan siang -Snack 2 kali -Makan malam Dengan harga terjangkau dan refresentatif, dilengkapi dengan fullyequipment, Meeting room facilities seperti: Invocus,white screan,microphone,white board,sound sistim dan wirelees FASILITIES & SERVICES * 21 clean guest room * Meeting room * Restaurant & coffee shop * Laundry service

PAKET NONTON BARENG Haya dengan Rp. 275.000 / pax sudah termasuk breakfast dan paket snack special nonton bareng. For further information Plase contect us at Hotel Jl. KOTI 80 A JAYAPURA_PAPUA Telp: ( 0967) 535999 ( hunting) fax : (0967) 537989

Kampus Jl. Ferry No. 4 – 5 Kelapa Dua Entrop Telp./ Fax (0967) 537864

MENERIMA MAHASISWA BARU TAHUN AKADEMIK 2010/ 2011 PROGRAM STUDI DIPLOMA III (D-III) A. JURUSAN : 1. Perhotelan (D – III) Terakreditasi 2. Usaha Perjalanan Wisata (D – III) Proses Akreditasi B. PENDAFTARAN : 1.WAKTU PENDAFTARAN Gelombang I : 01 Mei s/d 30 Juni 2010 Gelombang II : 01 Juli s/d 30 Agustus 2010 Setiap Hari Kerja Senin s/d Jumat Jam : 09.00 – 17.00 Wit

Tersedia Beasiswa Berprestasi

C. PERSYARAT PENDAFTARAN - Lulus SMU,SMK atau sederajat maupun transfer - Salinan STTB / NEM yang dilegalisir 2 lembar - Foto terbaru ukuran 3X4 =2 lembar, 2x3=4 lembar - Membayar biaya pendaftaran - Informasi lebih lanjut, hubungi kampus Akademi Pariwisata “45 Jayapura Jl. Kelapa Dua Entrop / samping Cepos Tlp : 0967 - 537864 SEGERA DI BUKA S1 PARIWISATA Fax : 0967 – 537864

LULUSANNYA DI JAMIN SIAP BEKERJA !!! Ketua Panitia MABA Whandy Eka Mase, SH

Seperti dilansir Associated Press, menara kontrol bandara mengontak sang pilot dan keputusan diambil untuk mendarat darurat di Recife. Juru bicara tersebut menyatakan, aparat tidak menemukan bahan peledak apa pun setelah proses pencarian dilakukan lima jam. Pesawat kemudian dinya-

takan aman dan penerbangan kembali dilanjutkan. Penerbangan 443 berada dalam rute yang sama dengan sebuah pesawat Air France yang terjatuh Juni lalu di pesisir timur laut Brazil. Dalam kecelakaan tersebut seluruh penumpang yang berjumlah 228 orang tewas. (cak/c2/kim)


Cenderawasih Pos

Senin, 12 Juli 2010

SELEBRITIS

Bulan Madu Aldi-Ririn Tunggu Anak Libur Bulan Madu AldiRirin Tunggu Anak Libur RIRIN Dwi Ariyanti resmi menjadi istri Renaldi Hutomo Wahab atau yang akrab disapa Aldi kemarin (11/7). Saat akad nikah berlangsung di Crown Plaza Hotel, Jakarta Selatan, Aldi menyematkan cincin berukir namanya di jari manis Ririn. Begitu juga sebaliknya, cincin dengan ukiran nama Ririn melingkar di jari mantan suami pedangdut Ikke Nurjanah tersebut. Tak seperti kebanyakan cincin kawin, nama keduanya diukir di bagian luar cincin. "Biar semakin dekat di hati," ujar Ririn. Sama halnya dengan Ririn, Aldi deg-degan saat akan mengucapkan ijab kabul. Untung, dia bisa mengatasinya sehingga prosesi sakral itu berjalan lancar. "Deg-degan, terharu, semuanya campur aduk. Tapi, saya berusaha tenang," papar Aldi. Mengenai bulan madu, keduanya belum memutuskan. Mereka punya dua pilihan, berlibur berdua atau bertiga dengan Dira,

anak Aldi dari Ikke. "Kalau bulan madu bertiga, harus nunggu Dira libur sekolah dulu," imbuh Ririn yang genap berusia 25 tahun pada 5 November mendatang itu. Selain bulan madu, keduanya masih bingung mengenai momongan. Sebelum pernikahan berlangsung, mereka, tampaknya, belum membicarakan hal tersebut. "Kami jalani saja, lihat saja nanti. Kami selalu berdoa agar diberi yang terbaik," tambahnya. (eos/c11/tia)

5 Velove Pilih Cuek Hadapi Gosip Velove tentang Video Porno

Saya cuma lihat di TV. Jadi, menurut saya, ini sesuatu yang lucu saja.

TAK hanya Bunga Citra Lestari dan Krisdayanti, nama Velove Vexia pun disebut-sebut masuk daftar perempuan yang aktivitas seksnya bersama Ariel divideokan. Isu itu diembuskan rival ayahnya, O.C. Kaligis, yang ditunjuk sebagai pengacara Ariel yang kini mendekam di tahanan Mabes Polri. Merasa difitnah, gadis berdarah Manado yang sedang berlibur musim panas dari kuliahnya di Prancis itu memilih cuek menghadapi gosip tersebut. Berikut kutipan wawancara dengan dara kelahiran Jakarta, 13 Maret 1990, di Epicentrum Walk, Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu malam (10/7).

Enggak tertarik membuat klarifikasi kalau merasa difitnah?

Bagaimana pemberitaan mengenai adanya video antara Velove dan Ariel? Awalnya terganggu dengan pemberitaan miring tersebut. Namun, belakangan aku cuek. Itu fitnah. Aku tidak habis pikir dengan berita itu. Jangankan bercinta, bertemu saja belum pernah. Kenal sosoknya saja tidak. Tanya langsung saja ke orangnya, pernah ketemu nggak.

Enggak lah. Buat apa sibuk memberikan klarifikasi? Kebenaran akan terungkap cepat atau lambat. Nanti kan juga ada buktinya. Kalau memang ada apa-apa atau nggak, nanti juga terbukti dengan seiring waktu. Tidak juga ingin mengambil tindakan hukum? Enggak lah, ngapain (membawanya ke jalur hukum)? Orang saya nggak ada urusan. Lagi pula masyarakat Indonesia cukup pintar (menilai seseorang). Nanti juga terbongkar mana yang benar dan mana yang salah. Nggak usah melakukan apa-apa, nggak usah ngomong apa-apa, nanti juga kebongkar. Rupanya memang tidak terlalu peduli ya? Ya. Seperti yang saya bilang, itu fitnah. Tugas-tugas kuliah sudah cukup menyita waktu dan pikiran. Mengapa harus mikir yang lain? Aku enggak mau liburan ini terusik dengan isu itu. Aku ingin liburan kuliah semester ini benarbenar menyenangkan. Ada rencana liburan?

istimewa

Niatnya mau ke Bali. Setelah itu, aku dan keluarga rencananya menghabiskan liburan di Australia dan Hongkong. Liburan (semester) kemarin sudah digunakan untuk bekerja. Liburan kali ini aku benar-benar mau liburan sama keluarga. (eos/c4/tia)


OPINI

6 Cenderawasih Pos SIUP No. 245/SK/Menpen/SIUPP/A.7/1987 Diterbitkan oleh : PT. Cenderawasih Arena Intim Press Pembina : DAHLAN ISKAN Direktur Utama : SUYOTO Direktur : Nurul Hidayah Komisaris Utama : HM. Alwi Hamu Wakil Komisaris Utama : Zaenal Muttaqin Komisaris : Ny. Maraya Bangri, Tomi Siriwa, SH Ombudsmen : Hendrik Tomasoa, SH.,MH (Ketua) Harga Iklan : Hitam Putih (BW) Rp. 14.500,- per milimeter kolom, Warna (FC) a Rp. 24.000,- per milimeter kolom, Permintaan Halaman Plus 100 %, Halaman 1 Plus 200 %, Iklan Baris Rp. 12.000 perbaris minimal dua baris Harga Langganan: Rp. 140.000,- perbulan (luar kota tambah ongkos kirim) Pemimpin Umum : Frans Siriwa, SH. Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab : N. Lucky Ireeuw, Redaktur Pelaksana : Wenny Firmansyah, Redaktur : N. Lucky Ireeuw, Japriana, Sundari. S, Thomas Loli, Wenny Firmansyah, Yonathan, Agung Tri Handono, Mahfud Rohman N . Redaksi : Rahmatia, Rambat Sri Handoyo, Muhammad Nur, Kornelis Watkaat, Isak Womsiwor, Abdel Gamel Naser, Ronald Manurung, Seno Ariwibowo, Fiktor Palembangan (Biak), Rosmini, Tupono (Sorong), Octovianus D, Sumaryoto (Timika), Laode Mursidin (Manokwari) Muslimin (Wamena), Julius Sulo (Merauke) Grafis/Pracetak : Nur Said (Koordinator), Lasmin, Sumardi, Regi Shabara, Yanu Misdianto. Sekretaris Redaksi : Sugiyono, Bagian Hukum : Hendrik Tomasoa, SH.,MH Keuangan dan Umum : Nurul Hidayah, Suhari, Nico Tafares, Sumarwan. Iklan : Mansoer Anwar (Koordinator), Wigunoto, Agus R. Wibowo (Iklan Jakarta). Pemasaran : Yoris Tabuni, Lutfi, Arsyad, Rizky, Karim. Percetakan : Agus Susilo, Ashari Kurniawan, Sunaryo, Nursam Romdhoni Pemasaran : Jl. Cenderawasih No. 10 Entrop Jayapura, Kotak Pos 1377 Jayapura 99224 Jayapura. Telp. (0967) 532417 (hunting) Fax. (0967 532418. Perwakilan Sorong (Radar Sorong) : Jln. Rumberpon No. 10 Remu Selatan Telp. (0951) 332565-66-67, Biro Biak : Jalan Budaya No. 2 Fandoy Telp. (0981) 22252. Perwakilan Timika (Radar Timika) : Jln. Yos Sudarso No. 46 Sempan Timika Telp. (0901) 322528. Biro Merauke : Jl. Kuda Mati Gang Grj. Katolik Telp. 08124894590. Kantor Perwakilan Surabaya : Jl. Ahmad Yani No. 88 Telp. (031) 8283333, 8282214. Kantor Perwakilan Jakarta : Gd Graha pena Lt. 6, Jln. Raya Kebayoran Lama No. 12 Jakarta Selatan Telp. (021) 53699602. Fax. (021) 53651173. Nomor Rekening : BPD (SIMPEDA) 18.100012162.3, Bank Mandiri R/K 154-00.94003021 A/N Suyoto/ Cenderawasih. Wartawan Cenderawasih Pos dibekali dengan kartu pers/identitas yang selalu dikenakan selama bertugas, dilarang menerima uang atau barang dari sumber berita. Jika mengetahui wartawan Cenderawasih Pos melanggar ketentuan ini, silahkan menghubungi HP nomor 081344067676. Redaksi Cenderawasih Pos tidak menerima tamu diatas pukul 20.00 WIT, Redaksi Cenderawasih Pos tidak menerima tamu dalam keadaan mabuk..

UNIVERSITAS SAINS DAN TEKNOLOGI JAYAPURA (USTJ) MENERIMA MAHASISWA BARU TAHUN AKADEMIK 2010 / 2011 PROGRAM DIPLOMA ( D3 ) DAN SARJANA ( S1 ) TERAKREDITASI OLEH BADAN AKREDITASI NASIONAL PERGURUAN TINGGI ( BAN - PT ) NO

FAKULTAS

1.

Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan ( FTSP )

1. Teknik Sipil (S1) 2. Teknik Arsitektur (S1) 3. Teknik Perencanaan Wilayah & Kota 4. Teknik Lingkungan (S-1)

C B C C

2.

Fakultas Teknologi Industri dan kebumian ( FTIK )

1. Teknik Mesin (S-1) 2. Teknik Elektro (S-1) 3. Teknik Geologi (S-1) 4. Teknik Pertambangan (S1)

B B C C

Fakultas Ilmu Komputer ( FIKOM )

1. Teknik Informatika (S1) 2. Teknik Informatika (D3) (Konsentrasi Teknik Komputer & Jaringan) 3. Manajemen Informatika (D3) 4. Sistem Informasi (S-1)

C

3.

C Usulan Akreditasi Usulan Akreditasi

4.

Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan (FIKES)

1. Farmasi (D3) 2. Analis Kesehatan (D3)

Usulan Akreditasi Usulan Akreditasi

5.

PROGRAM STUDI

1. Hubungan Internasional (S-1) Fakultas Ekonomi Sastra 2. Ilmu Komunikasi (S-1) Dan Sosial Politik 3. Sastra Inggris (S-1) (FESOSPOL) 4. Akuntansi (S-1) 5. Ilmu Pemerintahan (S1)

WAKTU PENDAFTARAN Pendaftaran Dibuka pada tanggal Gel I : 03 Mei s/d 25 Juni 2010 Gel II : 28 Juni s/d 23 Juli 2010 SYARAT PENDAFTARAN >> Biaya Formulir Rp 25.000,>> Daftar Ulang Rp. 150.000,>> Foto 2 x 3 sebanyak 2 lembar >> Salinan NEM & ijazah yang dilegalisir sebanyak 1 lembar

KETERANGAN

Usulan Akreditasi Usulan Akreditasi Usulan Akreditasi Usulan Akreditasi Usulan Akreditasi

BAGI PENDAFTAR DI LUAR JAYAPURA, BIAYA PENDAFTARAN DAPAT DIBAYARKAN MELALUI : 1. Bank Danamon Cab. Pembantu Abepura : Rekening USTJ No 11831096 2. Bank Papua, : Rekening USTJ No.100.21.2002.4586.4 3. Bank BRI Abepura, : Rekening USTJ No. 0307.01.000.499-30-4

KETERANGAN LEBIH LANJUT HUBUNGI KAMPUS USTJ JL. RAYA SENTANI, PADANG BULAN ABEPURA-JAYAPURA 99351 Telp. (0967) 581659, 582449, 583259 - Fax. (0967) 582550, 587403

Cenderawasih Pos

Selasa, 13 Juli 2010

Teror Terhadap Aktivis Antikorupsi PELEMPARAN bom molotov ke kantor Tempo dan penganiayaan terhadap Tama Satrya Langkun, aktivis ICW, mengundang perhatian publik. Bahkan, presiden ikut memberikan atensi atas kasus tersebut. Dua peristiwa ini menandakan bahwa teror masih dianggap efektif untuk meredam gerakan antikorupsi. Peristiwa yang terjadi beruntun tersebut menimbulkan tanda tanya besar. Mengapa peristiwa itu terjadi dalam waktu hampir bersamaan? Mengapa peristiwa itu terjadi setelah ada pengungkapan rekening gemuk para perwira tinggi Polri? Siapa sebenarnya pelaku di balik dua kasus tersebut? Melihat kasus tersebut terkait dengan lembaga kepolisian, muncul spekulasi bahwa yang melakukan teror adalah Polri. Tetapi, tudingan ini telah dibantah Kapolri. Bahkan, Kapolri mengatakan bahwa itu merupakan taktik adu domba antara kepolisian dan Tempo. Bila benar Polri merasa diadu domba, adalah tugas Polri untuk mengusut tuntas pelaku teror tersebut. Keberhasilan Polri mengusut tuntas kasus ini tidak hanya akan mampu mengungkap siapa pelaku dan dalang di balik semua ini. Lebih jauh, keberhasilan itu akan meyakinkan publik bahwa doktrin polisi yang tidak menggunakan kekerasan dalam menyelesaikan masalah akan diakui. Namun, bila polisi tidak bisa mengusut tuntas kasus tersebut atau diusut tetapi tidak tuntas, publik akan berkesimpulan bahwa pihak kepolisian layak dituduh bertanggung jawab. Memang menganalisis dua kasus di atas tidak bisa hanya dari satu kacamata. Harus digunakan banyak sudut pandang. Hal ini mengingat banyak masalah yang

TELAH HADIR Di HOLA PLAZA DEPT STORE LT 2 Padang Bulan, Abepura Sterry NAIL ART (Lckncpa_lrgi Jsis) @Wh]W Hhecei_ Jf /*,,,()+akak

Datanglah Kami Tunggu........!!!

Buka Setiap Hari 08-00 - 22.00

02

Oleh: Jabir Alfaruqi* mengitari kasus tersebut. Menurut saya, setidaknya ada tiga sudut pandang yang bisa dipergunakan. Pertama, menjelang pergantian pucuk pimpinan Polri, bisa saja kini terjadi conflict of interest antara kelompok di internal tubuh kepolisian sendiri untuk merebut posisi orang nomor satu di lembaga itu. Salah satu caranya adalah merekayasa kasus rekening gemuk tersebut menjadi masalah besar, melebar, dan berkepanjangan. Dengan cara seperti itu, para perwira tinggi yang diuntungkan saat kepemimpinan Jenderal Bambang Hendarso Danuri bisa digeser untuk tidak berjaya di puncak kepemimpinan ke depan. Kedua, bisa saja kedua kasus tersebut merupakan rekayasa untuk mengalihkan pengusutan rekening gemuk yang secara terbuka sudah menjadi konsumsi publik. Sebab, kasus tersebut sulit dipetieskan karena banyak pihak yang menuntut penuntasannya. Bahkan, Presiden SBY atas desakan SMS publik juga sudah meminta Kapolri menuntaskan kasus tersebut. Ketiga, bisa saja yang melakukan teror itu tidak ada kaitan langsung dengan institusi kepolisian. Mungkin ada pihakpihak yang merasa gerah dengan pengungkapan kasus rekening gemuk tersebut. Sebab, kalau terkuak tuntas, hal itu akan menyeret banyak pihak di luar kepolisian. Kelompok-kelompok kepentingan ini harus mengambil langkah sebelum semua terjadi, sehingga cara-cara teror menjadi

pilihan. Teror terhadap Antikorupsi Istilah teror dan intimidasi sangat populer di Indonesia pada masa pemerintahan Orde Baru. Saat itu negara dikelola dengan manajemen teror. Dengan sistem menajemen teror, penguasa mampu mengendalikan semua lini kehidupan. Teror diyakini ampuh untuk menyelesaikan masalah-masalah besar negara. Di era reformasi pun ternyata hal itu belum bisa dihapuskan. Hanya, setelah sepuluh tahun reformasi bergulir, tampaknya ada pergeseran medan yang menjadi sasaran teror. Bila pada masa Orde Baru dan sebelum 2000-an, isu teror ditujukan kepada mereka yang intens di bidang penegakan hak asasi manusia (HAM). Terakhir yang kita saksikan adalah kasus pembunuhan Munir. Pasca pembunuhan Munir, tampaknya, isu-isu HAM tidak lagi menjadi isu besar yang bisa mematikan karir elite politik atau kelompok di Indonesia. Lalu isu HAM bergeser ke isu pembe-

Menerima Perawatan: Rambut, Body, Wajah & Rias Pengantin Menyediakan :

Alat & Obat salon Jln. Kelapa 2 Entrop, Samping Rumah Makan Yudisiyah HP. 0813 8800 5126

Discount 20%

rantasan korupsi. Karena itu, pascareformasi, isu HAM tidak seksi lagi. Isu-isu HAM yang muncul masih bisa diselesaikan dengan pendekatan-pendekatan politis. Di tengah melemahnya isu-isu HAM, merebaklah isu-isu pengungkapan korupsi dan pemberantasannya. Isu-isu korupsi ini tidak hanya melibatkan pejabat eksekutif, TNI-Polri, legislatif, dan yudikatif, melainkan semua orang yang menjadi kroni kekuasaan. Masalah korupsi tidak hanya berurusan dengan denda dan pidana, tetapi bisa membunuh karir politik para elite pemegang kekuasaan semua level, baik individu maupun kelompok. Karena itu, isu korupsi lebih mengancam daripada HAM. Dengan demikian, teror-teror yang muncul sekarang lebih banyak dialamatkan kepada aktivis antikorupsi daripada aktifvis HAM. Teror terhadap gerakan antikorupsi secara sistematis sudah dilakukan dengan mengkriminalisasikan para pimpinan Ko-

misi Pemberantasan Korupsi (KPK). Dengan adanya kriminalisasi pimpinan KPK, pemberantasan korupsi mengalami pelemahan yang signifikan. Negosiasi-negosiasi politik bisa memengaruhi arah pemberantasan korupsi. Kondisi ini sangat berbeda dengan sebelumnya, yakni KPK sangat power full dan ditakuti karena ketegasannya. Setelah KPK berhasil dilemahkan, kekuatan civil society di sektor pemberantasan korupsi masih memiliki daya dobrak. Kebebasan pers dan keterbukaan informasi publik yang diimplementasikan di dunia LSM menjadikan masih adanya ruang gerak bagi gerakan antikorupsi. Karena itu, teror terhadap majalah Tempo dan aktivis ICW adalah langkah lanjutan dari upaya teror terhadap gerakan antikorupsi. Bila KPK telah berhasil dilemahkan, pers dan LSM adalah lembaga civil society yang harus dilemahkan berikutnya. Caranya bisa melalui kooptasi ataupun teror. (*) *) Jabir Alfaruqi, koordinator Komite Penyelidikan dan Pemberantasan Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KP2KKN) Jawa Tengah


Cenderawasih Pos

NASIONAL

Selasa, 13 Juli 2010

7

Menkopolhukam Respon Perkembangan Situasi di Papua TIDAK ... Sambungan dari hal 1 Sidang paripurna akan dilaksanakan paling lambat 19 Juli 2010. “Terkait bunyi alinea keempat itu kami jelaskan bahwa tidak ada MoU yang dibuat oleh DPRP dan masyarakat yang hadir pada saat itu. Yang ada hanya penyampaian keputusan rapat pimpinan DPRP dengan pimpinan fraksi dan komisi DPRP dalam menyikapi aspirasi rakyat Papua terkait hasil Mubes MRP dan masyarakat asli Papua tanggal 9-10 Juni 2010, yang terdiri dari 5 point,” papar Theopilus Kere. Pihaknya menjelaskan, lima poin keputusan rapat pimpinan DPRP dengan pimpinan fraksi dan komisi DPRP dalam menyikapi aspirasi rakyat Papua terkait hasil Musyawarah Besar MRP dan masyarakat asli Papua tanggal 9-10 Juni 2010, antara lain: Pertama, berdasarkan rapat pimpinan DPRP dengan pimpinan fraksi dan komisi DPRP,

HIV-AIDS ... Sambungan dari hal 1 Kampanye HIV di Papua untuk tahun 2010, di Jayapura, Senin (12/07). Program kampanye ini didukung juga melalui program Kemitraan Australia Indonesia ( Autralia Indonesia Partnership). Gubenur Suebu menjelaskan, jumlah pengidap HIV-AIDS di Papua saat ini 4967 kasus, diantaranya HIV 2565 kasus dan AIDS 2405 kasus. Dari jumlah tersebut 402 diantaranya sudah meninggal dunia. Hasil survey terpadu HIV dan perilaku (STHP) yang dilaksanakan BPS (Badan Pusat Statistik) dan Depkes 2006 melaporkan bahwa epidemic HIV di Propinsi Papua dan Papua Barat telah memasuki populasi umum yakni menyebar ke 2,4 % populasi masyarakat umum dewasa usia 15- 49 tahun. ‘’Hal ini menunjukkan bahwa tingkat penularan HIV di Tanah Papua jauh lebih tinggi dibandingkan wilayah lain di Indonesia,’’ ujar Suebu. Suebu mengajak seluruh elemen di Papua untuk terlibat dalam upaya pencegahan penyebaran HIVAIDS salah satunya menghindari zina dan hubungan seks di luar nikah. Dan penanganan virus ini harus melibatkan semua komponen masyarakat tanpa terkecuali. Terkait dengan pelaksanaan kampanye itu, tidak terlepas dari

BOYONG ... Sambungan dari hal 1 Dalam latihan kemarin, dari seluruh pemain, yang tak nampak hanya Tinus Pae, Erol Iba, Paulo Rumere dan Jack Komboy. Tinus Pae menurut Jacksen tak bisa bergabung latihan karena sedikit mengeluh pada engkelnya. Sedangkan Erol sedikit demam dan Paulo dan Jack Komboy tak diperoleh kabar. Namun pemainpemain Persipura lainnya melahap menu yang diberikan Jacksen dengan Mettu Duaramuri serta Jarot Supriadi. Porsi sore kemarin terlihat pemain lebih difokuskan pada finishing. Bagaimana pemain melakukan serangan dari dua arah dan memaksimalkan umpan krosing di depan gawang. Jacksen juga terlihat meminta pemain untuk mengasah keagresifan saat melakukan serangan tanpa melupakan pertahanan. Tidak cuma itu pemain juga digenjot fisik dan kecepatan. Dengan keluhan Tinus Pae, Jacksen langsung mendrill David Laly dan Yohanis Makanuay jika akhirnya Tinus benar tak bisa diturunkan. David dan Yohanis Makanuay diberi latihan khusus bersama Boaz Solossa dan Qu Cheng, sedangkan pemain lainnya ditangani langsung oleh Mettu Duaramuri memperagakan bagaimana melakukan man to man marking terhadap pemain lawan. “David terlihat percaya diri, ia juga bermain cukup bagus dan memiliki semangat karenanya kami coba mendrill dia jika Tinus absen,”tandasnya. Sebelumnya Jacksen menyampaikan bahwa dengan absennya Beto paling tidak memberi kesempatan bagi pemain lainnya untuk unjuk kebolehan, tinggal bagaimana pemain tersebut mampu menjalankan kepercayaan yang diberikan jika diturunkan. “Kami semua berdoa agar pada pertandingan nanti tim tetap solid hingga akhir kompetisi dan tentunya dukungan dan doa dari masyarakat semua sangat membantu kami nanti,” tutup Jacksen. Sebelum menggelar latihan terakhir kemarin, malamnya Persipura secara resmi melakukan doa bersama di kediaman Ketua Umum, M.R Kambu sekaligus launching buku Persipura. (ade/wen)

maka atas nama pimpinan dan seluruh anggota DPRP menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh rakyat Papua di seluruh Tanah Papua, termasuk semua masyarakat yang hadir di halaman Kantor DPRP, hari ini (9 Juli 2010). Kedua, pada kesempatan yang baik ini pimpinan dan seluruh anggota menyampaikan banyakbanyak terima kasih, penghargaan dan penghormatan yang tinggi kepada seluruh masyarakat karena dalam menyampaikan aspirasi melalui demontrasi secara tertib, aman dan bermartabat. Ketiga, keingingan rakyat sebagaimana disampaikan tanggal 18 Juni 2010 untuk melakukan sidang peripurna DPRP dalam menyikapi hasil musyawarah besar MRP dan masyarakat asli Papua, belum bisa terlaksana karena belum memenuhi makanisme persidangan dan tata tertib DPRP. Keempat, semua aspirasi yang sudah disampaikan oleh masya-

rakat Papua akan diproses dan dilanjutkan sesuai dengan tugas, fungsi dan wewenang DPRP. Kelima, pada kesempatan yang baik ini, atan nama pimpinan dan anggota DPRP, kami menghimbau kepada seluruh masyarakat yang hadir untuk menyampaikan aspirasi di halaman Gedung DPRP agar dapat kembali ke rumah dan rumah tangga masing-masing dalam keadaan tenang, tertib dan aman. “Itulah lima poin keputusan pimpinan DPRP yang disampaikan di hadapan pendemo, 9 Juli lalu. Jadi sama sekali tidak ada MoU,” tegasnya. Sementara itu, Senin (12/7) bertempat di ruang pertemuan badan anggaran (Banggar) DPR Papua, berlangsung pertemuan antara para perwakilan pendemo dengan DPRP yang dipimpin langsung oleh Ketua DPR Papua Drs.Jhon Ibo,MM. Ketua DPRP Drs.Jhon Ibo, MM mengatakan, agenda hari ini hanya berbicara tentang Otsus,

strategi komunikasi untuk penanggulangan HIV-AIDS, yakni kampanye multimedia yang melibatkan berbagai saluran komunikasi dan berbagai bentuk media serta menggunakan beberapa pendekatan yang saling bersinergis, yaitu komunikasi untuk perubahan perilaku, advokasi, dan penggerakan masyarakat. Kampanye ini, mengusung tema, “Kitorang pengaruh, mari bertanggungjawab untuk HIV. Yang maknanya, HIV-AIDS adalah masalah tanggungjawab semua orang yang ada di Papua dalam hal ini berperan aktif, bertindak, dan mengambil tanggungjawab dalam penanggulangan HIV-AIDS di Papua. Ada 4 hal yang ingin dicapai dalam kampanye ini, yakni, penundaan seks dini dan pengurangan jumlah pasangan seks, ajakan periksa atau tes HIV dan periksa infeksi menular seksual (IMS), peningkatan penggunaan kondom pada setiap kegiatan seks beresiko dan mempromosikan kondom sebagai sarana pelindung kesehatan, dan pengurangan stigma dan deskriminasi terhadap orang hidup dengan HIV-AIDS. “Harapan kita agar kampanye ini memiliki gema luar biasa di masyarakat dan mampu mendorong masyarakat untuk melakukan perubahan perilaku. Kita harus bisa memutuskan mata rantai penularan HIV dan ini tidak bisa ditunda lagi. Mari selamatkan generasi muda Papua dari HIV-AIDS,” tandasnya. Sementara itu, Ketua KPAD Provinsi Papua drh. Constan Karma menandaskan, kampanye pencegahan penyebaran HIVAIDS di Papua dalam tahun 2010 difokuskan ke kaum lelaki. Alasannya, orang laki-laki memiliki peran dominan dalam penyebaran HIV-AIDS selama ini. ‘ ‘Perbedaan kampanye HIVAIDS tahun ini dengan tahuntahun sebelumnya, tahun ini difokuskan ke para lelaki, karena

lelaki yang lebih dominan dalam terjadinya hubungan seksual, sementara 90 persen penyebaran HIV-AIDS di Papua karena hubungan seks,’’ jelas Ketua KPAD (Komisi Penanggulangan AIDS Daerah) Provinsi Papua Constant Karma kepada wartawan di Jayapura, Senin (12/7) saat launching kampanye HIV-AIDS di Papua 2010. Menurut Karma, laki-laki kategori 3 M (mobile men with money) di Papua memiliki kontribusi tinggi terhadap peningkatan laju pertumbuhan HIV di Papua. Dan ini terjadi pada semua tingkatan, terutama mereka yang memilikin uang dan selalu berpergian ke luar rumah. “Laki-laki 3 M ini memiliki mobile, atau sering bepergian, punya money banyak dan dominan dalam membuat keputusan melakukan hubungan seks, sehingga itu yang menjadi sasaran kampanye untuk mengurangi penyebaran HIV tahun ini,’’ jelas. Acara lauching Kampanye HIV tahun 2010 yang digelar kemarin, diawali dengan doa oleh 5 wakil pemuka angama dari Kristen, Katholik, Islam, Hindu dan Bunda. Setelah itu, pementasan drama singkat tentang kondisi rentan terjadinya HIV dalam keluarga dan lingkungan, kemudian dilanjutkan dengan sambutan gubernur sekaligus melaunching kampanye HIV tahun 2010 yang ditandai dengan pemukulan tifa. Usai acara Launching, Gubernur menyerahkan kunci 1 unit mobil kampanye kepada Pemkab Jayawijaya yang diterima Bupati Jayawijaya Wempi Wetipo. Acara ditutup dengan meninjau pameran kampanye HIV-AIDS di bagian depan gedung negara. Acara Launcing Kampanye HIV tersebut diikuti oleh Muspida Provinsi Papua, para kepala SKPD Provinsi Papua, tokoh masyarakat dan tokoh adat, pemuka agama, tokoh perempuan, pimpinan media, LSM, dan stakeholder lainnya. (luc/nls)

SPESIALIS AMBIEN

yang mana Otsus dinyatakan gagal dan ini adalah aspirasi masyarakat. “Kegagalan Otsus itu harus dinilai selama 25 tahun dulu. Sedangkan ini baru 9 tahun, sehingga pembangunan–pembangunannya masih berjalan,” terangnya. “Otsus tidak sekedar memutar telapak tangan dan bukan juga mujizat, namun ini adalah proses sehingga memakan waktu. Otsus itu gagal maka harus dibuktikan kegagalannya. Harus dibuktikan sesuai dengan indikator –

indikatornya, “ ungkapnya. Dikatakan, DPRP akan melakukan koordinasi dengan berbagai pihak, termasuk dari Pemerintah Provinsi Papua Barat dan Uncen sebagai pihak yang netral yang akan memberikan masukan apakah Otsus dikembalikan atau tidak berjalan, sehingga pemerintah pusat yang nantinya berhak memberlakukan sistem yang lain untuk menggantikan Otsus. “Nanti kita bicarakan dalam indikator – indikatornya,” ujarnya. Sedangkan Wakil Ketua I

DPRP, Yunus Wonda saat ditemui di ruang kerjanya mengatakan, pihaknya tidak dapat bertemu dengan para pendemo karena berangkat ke Jakarta dalam urusan tugas dan panggilan dari pemerintah pusat. Di Jakarta, dirinya bertemu langsung dengan Menkopolhukam untuk membahas situasi perkembangan yang terjadi di Papua. “Menkopolhukam sangat merespon dalam hal Otsus memang perlu dievaluasi untuk bisa mendapatkan format yang

baik, dan perlu adanya dialog yang melibatkan semua komponen. Beliau sangat merespon dengan baik akan hal itu,” ungkapnya. Diakuinya, Otsus di satu sisi gagal, dan di satu sisi ada hasil, maka harus ada komponen yang duduk bersama–sama. “Otsus gagal ini berarti introspeksi, baik dari pemerintah pusat, provinsi dan kabupaten/kota. Ini introspeksi untuk selama 9 tahun yang sudah berjalan. Jika pola ini gagal, maka cari pola yang lain,”terangnya. (cak/ado/fud)

ICAL ...

pemilu dan Pemilukada. Di bagian lain, Ical yang rencana akan maju sebagai calon Presiden RI 2014 - 2019 ini juga menyatakan kecintaannya terhadap Papua, khususnya terhadap masyarakat di wilayah pedalaman dan pegunungan Papua yang masih hidup dalam keterbatasan dan ketertinggalan. Saking cintanya terhadap Pegunungan di Papua, Ical mengaku menggunakan nama Yahukimo sebagai password name-nya di Blackberry yang digunakannya. “Di sana saya pakai nama Yahukimo itu, karena saya sudah terbang 800 jam ke pegunungan tengah termasuk Yahukimo,” ujarnya. Itu dilakukannya ketika ia masih menjabat sebagai Menko Kesra pada Kabinet Indonesia Bersatu jilid satu. Lanjut Ical, kunci keberhasilan pembangunan di Papua adalah kalau masyarakat pegunungan sudah sejahtera. Karena itu penting untuk membuka isolasi di wilayah pegunungan. Dan sejak masih menjabat sebagai menko Kesra, ia sudah mengusulkan dibukanya satu jalan dari Habema melewati sejumlah distrik yang tembus hingga ke Timika. “Ini penting untuk membuka isolasi,” katanya yang disambut aplaus.

Untuk mewujudkan kesejahteraan yang lebih adil dan merata maka penting bagi pemerintah untuk melakukan pembangunan dari pusat hingga pedesaan termasuk Papua. Dan Golkar sebagai partai besar salah satu perjuangannya adalah bertekad untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat. Ical sangat yakin bahwa suatu saat Papua akan menjadi satu daerah yang maju bukan saja dari sisi infrastrukturnya, tetapi juga pendidikan dan kesehatan. “Saya paling sering ke Papua di sini pendidikan dan kesehatan masih menjadi satu problem besar yang harus diselesaikan. Golkar sebagai suara rakyat akan berupaya memperjuangkan itu,” katanya. Dan kader Golkar menjadi ujung tombak bagi kontribusi pembangunan di Papua. Tak hanya itu, masih dalam pidatonya, Ical juga menasehati para kader Golkar agar tidak mengekslusifkan diri. “Jangan karena sudah jadi bupati atau anggota DPR terus bikin diri elit, bahkan sangat sulit ditemui. Saya tidak inginkan ada kader Golkar yang seperti itu,” himbaunya. Ia ingin kader Golkar harus selalu berada di tengah - tengah rakyat dan mendengarkan suara rakyat. Ia juga melihat problema kesejahteraan masyarakat di pegu-

nungan harus melalui penanganan khusus. “Dulu ketika saya Menkokesra saya buat satu program khusus untuk membangun rumah - rumah rakyat, air bersih, listrik di daerah pedesaan dan memberikan satu guru - guru dan minta gaji guru diantar ke sana sehingga anak- anak kita yang masih kecil dapat pendidikan yang cukup di daerah terpencil di tanah Papua,” katanya. Sementara itu Ketua DPD Partai Golkar Papua Habel Melkias Suwae,S.Sos,MM mengatakan, sebagai partai yang demokratis, Golkar sangat terbuka dan akan terus menyukseskan pembangunan di Papua. Pada kesempatan itu, seluruh calon walikota/bupati dan wakilnya dipersilahkan maju ke depan. Mereka diperkenalkan kepada semua kader Golkar yang datang dari seluruh Papua dan disalami satu demi satu oleh Ical. (lihat table). Pada saat yang sama, Ical juga meresmikan Koperasi Golkar yang dinamakan Koperasi Karya Golkar yang pembukaannya ditandai dengan penandatangan prasasti oleh Aburizal Bakrie. Acara tersebut juga dihadiri oleh sejumlah petinggi Golkar diantaranya Akbar Tanjung, Marzuki Darusman, Yoris Raweyai dan Freddy Latumahina.(ta/fud)

Sambungan dari hal 1 Aburizal Bakrie mengajak setiap calon bupati/walikota dan wakilnya yang diusung Partai Golkar dalam Pemilukada di sejumlah daerah Papua agar komit memperjuangkan kesejahteraan rakyat, sehingga rakyat bisa hidup lebih mandiri. “Papua merupakan bagian integral dari NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia). Jadi dalam memperjuangkan kesejahteraan rakyat di daerahnya masing - masing harus selalu dalam bingkai NKRI,” katanya. Sebab, menurut Ical, hal itu merupakan satu identitas dari Partai Golkar untuk selalu memperjuangkan 4 masalah pokok yakni, Pancasila, NKRI, UUD 45, dan Bhineka Tunggal Ika. “Ini yang saya sampaikan kepada semua bupati/walikota agar terus menerus memperjuangkan kepentingan rakyat dan selalu menjaga dan mempertahankan Papua di dalam bingkai NKRI. Jadi mereka harus perjuangkan dan tetap pertahankan itu, baik dari diri mereka maupun pada rakyat mereka,” paparnya. Ical juga meminta Golkar harus menang dalam Pemilukada, sebab salah satu dari empat sukses Golkar adalah menang dalam

INI YANG ANDA BUTUHKAN ...! PERGURUAN TINGGI YANG SESUAI DENGAN ERA INFORMASI SEKOLAH TINGGI ILMU KOMUNIKASI (STIKOM) MUHAMMADIYAH JAYAPURA (TERAKREDITASI) MENERIMA PENDAFTARAN CALON MAHASISWA BARU TAHUN 2010 JURUSAN ILMU KOMUNIKASI PRODI KOMUNIKASI MASSA DENGAN KONSTENTRASI : -

Jurnalistik S1 Public Ralations (Humas) S1 Broadcasting (Penyiaran) S1 Humas D3 BIAYA PENDIDIKAN

1. Uang Pembangunan 2. SPP 3. Herregistrasi 4. Biaya Ospek 5.Jas Almamater Jumlah

Rp. Rp. Rp. Rp. Rp.

1.000.000 900.000 200.000 250.000 175.000

(sekali bayar) (persemester) (persemester) (sekali bayar) (sekal bayar)

Rp. 2.525.000

SYARAT PENDAFTARAN 1.Fotocopy Ijasah SMA / sederajat yang dilegalisir 2.Membayar biaya pendaftaran Rp.200.000. 3.Pas Photo 5 lembar ukuran 3 x 4 INFORMASI PENDAFTARAN GELOMBANG I

: Pendaftaran Test Masuk Pengumuman

: 12 April ñ 17 Juli 2010 : 19 Juli 2010 : 24 Juli 2010

GELOMBANG II

: Pendaftaran Tes Masuk Pengumuman

: 20 Juli 2010 : 21 Agustus 2010 : 23 Agustus 2010

WAKTU PENDAFTARAN : Setiap hari kerja Pagi : Pukul 09.00 - 12.00 Sore : Pukul 13.30 TEMPAT PENDAFTARAN : Kampus STIKOM Muhammadiyah Jayapura , J1. Abepantai No. 25 Kel. Asano Abepura Fasilitas : Ruang kuliah, Ruang Lab Komputer, Ruang Stasiun Radio (Radio Komunitas) , Alat praktik : kamera tustel, kamera shooting, infocus dll. Contact Person: Arif 081248217316 Kantor 0967 - 582430 Ketua Dr. H.M. Arifin, MM NIP. 130 40 85 76

Sembuh Total Sampai ke akarnya

KLINIK MATA TANPA OPERASI Katarak Minus Berair

Plus Silinder Merah

PENGUMUMAN LOWONGAN PEKERJAAN Permintaan Tenaga Kerja / Lowongan Pekerjaan Tambang membutuhkan ; 1. Mechanic, syarat : STM, Pengalaman 4-5 thn bekerja dibawah tanah, berusia antara 25 s/d 40 thn, familiar underground mechanical Equipment, Qualified Diesel Mechanic, Experienced with Trackless Mining Equipment, Prepare to Works Shifts, Ale to understand and carry out oral Instructions. 2. Miner, syarat : SMA / STM, Pengalaman 3-5 thn bekerja dibawah tanah, berusia antara 23 s/d 40 thn, memiliki Sertifikat Blaster 2 / KIMS, dapat mengoperasikan alat ; Airleg/Jackleg/Stoper, Alimak, Cat Scoops, Jumbo Multiboom, Electro Hydrolic Tamrock, Raisebore Mechanic. 3. Electrician, syarat : STM Listrik, Pengalaman 4-5 thn bekerja dibawah tanah, memahami/menguasai masalah electrician. 4. Human Resources/Admin, syarat : D3 / S1 (Psychology atau Law), Pengalaman 3-5 thn, berusia antara 23 s/d 35 thn, dapat mengoperasikan computer, Administration, Recruitment, Safety Health, Industrial Relations and Human Resources, Communications Indonesian dan English Languages. 5. Cunstruction Crew, syarat : SMA / STM, Pengalaman 3-5 thn bekerja dibawah tanah, kemampuan : welding (sertifikat 6G), Pipe Fitters, Steel Erectors, Carpenter, Cement Formers/Bulkhead Construction, Rigger, Millwright. 6. H.E. Operator, syarat : SMA / STM, Pengalaman 4-5 thn bekerja dibawah tanah, berusia antara 23 s/d 40 tahun, memiliki pengalaman mengoperasikan semua alat berat, memiliki License dan dapat mengoperasikan : Loader, Trucks, Grader, Dozers, CAT Forklift, Boom Truck, Boom Truck, Shotcrete Machines, Transmixers: Jacon/Getman, Telehandler: CAT TH560/TH480 Syarat Umum : 1. Lamaran ditulis tangan atau diketik, dengan mencantumkan Nomor Telp / HP. 2. Daftar Riwayat Hidup ( CV ), Pas Photo berwarna uk: 3 x 4 cm = 2 lembar 3. Bukan PNS, tidak terikat Badan Hukum lain / Ikatan Dinas 4. Foto-Copy Ijazah dan transkrip nilai yang telah dilegalisir. 5. Foto-Copy Surat Pelatihan dan Surat Pengalaman Kerja 6. Surat Kelakuan Baik dari Kepolisian 7. Pas photo berwarna ukuran (3x4)cm sebanyak 2 lembar. Lamaran paling lambat tanggal 20 Juli 2010 dikirim ke Kantor terdekat di ; 1. Bidang Penempatan Tenaga Kerja, Dinas Tenaga Kerja Kota, Jln. Balai Kota Nomor. 1, Lantai III, Dinas OTONOM, Kantor Wali Kota Entrop, di - Jayapura. 2. Bidang Penempatan Tenaga Kerja, Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Jayapura, Jln. Sosial Komplek Transito, di ñ Sentani. 3. Bidang Penempatan Tenaga Kerja, Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Biak-Numfor, Jln. Sisingamangaraja Nomor. 26, di ñ Biak. Catatan : Jadwal Tes Penerimaan akan diumumkan menyusul dalam waktu dekat

Segala Macam Penyakit Mata

Lemah Syahwat (Akibat Kencing Manis) " 1 Kali Datang DiJamin Sembuh!!!, Kami BerikanGaransi Secara Tertulis "

PROGRAM PASCASARJANA MAGISTER ILMU EKONOMI

Buka Jam 08.00 - 18.00 WIT, Minggu Buka Jam 08.00 - 15.00 WIT Alamat : Jl. Baru Kotaraja, Samping Telkomsel Kotaraja / Depan Lapangan Brimob, Sebelum Ramayana Tlp. : 0967 - 5759375 / 0812 5614 1555

DI BUTUHKAN SEGERA 1. Sales ( 5 Org ) Syarat - syarat : 1. Pria/ Wanita 2. Usia 18 - 25 Thn blm menikah 3. Pendidikan min. SMA atau sederajat 4. Diutamakan Memiliki Motor 5. Diutamakan Yang Memiliki Pengalaman Sales Min. 1 Tahun 6. Berpenampilan menarik 2. Sales Representative ( 5 Org ) Syarat - syarat : 1. Pria 2. Usia 18 - 25 Thn blm menikah 3. Pendidikan min. SMA atau sederajat 4. Memiliki Motor 5. Diutamakan Yang Memiliki Pengalaman Sales Min. 1 Tahun 6. Berpenampilan menarik 3. Admin ( 5 Org ) Syarat - syarat : 1. Pria/ Wanita 2. Usia 18 - 25 Thn ( Diutamakan blm menikah ) 3. Pendidikan min. SMA atau sederajat 4. Memiliki pengalaman admin toko min. 6 Bln 5. Berpenampilan Menarik 4. Teknisi Listrik ( 1 Org ) Syarat - syarat : 1. Pria 2. Usia 18 - 30 Thn ( Diutamakan blm menikah ) 3. Pendidikan min. SMK ( Listrik ) 4. Memiliki Pengalaman di bidangnya min. 1 Tahun 5. Staff Legal ( 1 Org ) Syarat - syarat : 1. Pria/ Wanita 2. Usia 23 - 28 Thn ( Diutamakan blm menikah ) 3. Pendidikan S1 Hukum 4. Memiliki Pengalaman Di bidangnya min. 1 tahun Lamaran dapat di tujukan ke CV. SAGITA FURNITURE d/a Jl. Kelapa dua Entrop samping Toko Saudara Dua Entrop. Lamaran ini berlaku s/ d 1 minggu setelah iklan ini di terbitkan.

KEMENTRIAN PENDIDIKAN NASIONAL UNIVERSITAS TERBUKA UNIT PROGRAM BELAJAR JARAK JAUH (UPBJJ) JAYAPURA PENGUMUMAN No.: 380 /H31.52/LL/2010

FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS CENDERAWASIH

UNIVERSITAS TERBUKA (UT) ADALAH PERGURUAN TINGGI NEGERI KE-45 MENERIMA MAHASISWA BARU TAHUN AKADEMIK 2010.2 UNTUK PROGRAM DIPLOMA DAN STRATA 1 (S1) PADA :

Alamat : Jl .Kampwolker Gedung Perpustakaan Kampus Baru Waena Telp. (0967) 572329

PENGUMUMAN PENERIMAAN MAHASIWA BARU Program Strata Dua (S2) Magister Ilmu Ekonomi MIE - UNCEN (Nama Sebelumnya MEP - UNCEN) (SK.DIKTI.No. 3310/D/T/2008) Merupakan salah satu penyelenggara secara mandiri Program Pascasarjana Bidang Ilmu Ekonomi di Indonesia

“MEMBUKA PENDAFTARAN MAHASISWA BARU” KONSENTRASI :

1. Ekonomika Sumberdaya dan Lingkungan (Resource Economic and Environment). 2. Pengembangan Wilayah (Regional Development) 3. Ekonomika Lokal dan Pengembangan Masyarakat (Local Economic and Community Development) 4. Ekonomika Perencanaan dan Kebijakan publik (Planning Economic and Public Policy) 5. Keuangan Daerah (Regional Finance) Waktu Pendaftaran Senin s/d Jumat Sabtu Test Tanggal Persyaratan

: 17 Mei 2010 - 14 Juli 2010 : Jam 09.00 s/d 18.00 WIT : Jam 09.00 s/d 14.00 WIT : 16 - 17 Juli 2010 Jam 16.00 Wit : 1. Ijazah Sarjana (S1) yang dilegalisir = 2 lembar 2. Transkip Nilai yang dilegalisir = 2 Lembar 3. Fas Photo 4 x 6, 3 x 4 dan 2 x 2 = 4 Lembar 4. Mengisis Formulir Pendaftaran 5. Surat Ijin / Rekomendasi dari Pimpinan

Tempat Pendaftaran : Sekretariat Program Magister Ilmu Ekonomi Kampus Baru Waena Jl. Kamp Wolker Kampus Baru Waena Gedung Perpustakaan UNCEN Telp (0967) 572329 Fax (0967) 572329 Hp 08124812766 (Transna Putra)

KETUA PROGRAM MIE PROF. DR. HASAN BASRI UMAR, M.S NIP. 19560213 198003 1 004

A FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK No 1.

Jurusan Ilmu Administrasi

2. 3. 4.

Ilmu Komunikasi Sosiologi Bahasa dan Sastra

Program Studi a. Adm. Negara (S1) b. Adm. Niaga (S1) c. Ilmu Pemerintahan (S1) d Kearsipan (D-IV) e. Perpajakan (D-III) a. Ilmu Komunikasi (S1) b. Perpustakaan (D-II) Sosiologi Perekonomian dan Masalah Sosial (S1) Bhs.Inggris Penerjemahan (S1)

B FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN No 1. 2. 3.

Jurusan Pendidikan Dasar Pendidikan Bhs dan Seni Pend. Matematika dan IPA

4.

Pendidikan IPS

Program Studi a. Pend.Anak Usia Dini (PAUD) (S1) b. PGSD (S1) a. Pend. Bhs. Indonesia (S1) b. Pend.Bhs. Inggris (S1) a. Pend. Matematika (S1) b. Pend. Fisika (S1) c. Pend. Biologi (S1) d. Pend. Kimia (S1) a. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (S1) b. Pendidikan Ekonomi & Koperasi (S1)

C FAKULTAS EKONOMI 1 2

Jurusan Ilmu Ekon. & Studi Pembangunan Manajemen

Program Studi Ilmu Ekon. Dan Studi Pembangunan (S1) a. Manajemen (S1) b. Akutansi (S1)

D FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM No Jurusan Program Studi 1 Matematika Matematika (S1) 2 Statistik Statistik (S1) 3 Biologi a. Biologi (S1) b. Agribisnis (Penyuluhan & Komunikasi Pertanian) (S1) c. Teknologi Pangan d. Pengelolaan Lingkungan (D1) Waktu Pendaftaran : - Non Pendas ( Non Pendidikan Dasar ) s/d 25 Agustus 2010 - Pendas ( Pendidikan Dasar ) s/d 30 September 2010 Tempat Pendaftaran : Kantor UPBJJ Universitas Terbuka, Jln. Prof.Soegarda Poerbakawatja, Kampus Lama Uncen Abepura, Telp/Fax. 0967-581966 / 587520 Persyaratan : Berijazah Minimal SLTA atau Sederajat, Menerima Lulusan Paket C, Masuk Tanpa Tes, Tidak ada batasan Usia, dan tidak ada batasan tahun Ijazah. INFORMASI LEBIH LANJUT DAPAT MENGHUBUNGI PENGURUS KELOMPOK BELAJAR MAHASISWA UNIVERSITAS TERBUKA DI DAERAH : Jayapura : Kantor UPBJJ-UT Jayapura, Jl. Prof.Dr. Soegarda Poerbakawatja Kampus Uncen Abepura,Telp 0967-581966 Sarmi : Bpk. Herman Imbiri Hp. 085757125177 Fakfak : Suharto, S.IP Dinas Peternakan Kab. Fakfak HP.08124841126 Sorong : Drs. Amril HAS, Komp. SD. Inp.103 HBM Sorong, Telp./HP. 081344206531 Manokwari : Risma S. Dinas Pendidikan Menengah dan Kebudayaan Kab. Manokwari /No.Hp.081344366565 Nabire : Artik Artini, S.IP, Jl. R.E Martadinata Nabire No.HP. 081390115670 Biak : Ibu Lince Nio, Dinas P dan P Biak Kota, Jl. Majapahit Biak No. HP. 08124896899 Serui : Max A Paduli, S.IP Dinas Pemuda dan Olahraga Kab. Yapen Waropen, HP.08124855025 Merauke : Ibu Lisyanurita Gultom, Dinas Pendidikan Distrik Merauke No.HP 081513079020,/Drs. Sudiyono, HP.08124821512 Edera : Bpk. Elias Fatubun HP. 081340668712 Mappi : Bpk. Surya Sumari, HP. 081316264955 Wamena : Y. Ronsumbre, SE PSW YPK Wamena, No.HP. 081344894594 Timika : Lucky Irawan YPJ Kuala Kencana No.HP.081331191761 Tembagapura : Ibu Ani Hadiyanto, YPJ Freeport Tembagapura, HP.08128600677 Kaimana : Ibu Yudith, HP. 085254484264 Kepala UPBJJ UT Jayapura, Drs. Ngadino, M.Si. NIP. 19480915 197503 1 001


8

BERITA UTAMA

cmyk

Cenderawasih Pos Selasa, 13 Juli 2010

KPU Kota: Silahkan Tempuh Jalur Hukum Soal Tudingan Hasil Pleno Verifikasi Cacat Hukum

FOTO: FERY PRADOLO/INDOPOS

Ratusan calon pelajar SMK mengikuti upacara pada kegiatan Masa Orientasi Peserta Didik Baru (MOPDB) dengan memakai topi buatan untuk pelajar laki-laki dan kuncir rambut untuk pelajar wanita sebagai salah satu syarat di SMK PGRI 25, Karet Tengsin, Jakarta Selatan.

Mendiknas: Tindak Pelaku Kekerasan MOS JAKARTA - Kementerian Pendidikan Nasional (kemendiknas) tetap memberlakukan masa orientasi siswa (MOS) meski banyak korban berjatuhan. Seperti tahun sebelumnya, Kemendiknas tidak mencabut agenda MOS. Mendiknas Nuh, hanya mengeluarkan kebijakan baru berupa larangan adanya kekerasan terhadap MOS. Nuh mengungkapkan, pentingnya MOS guna menanamkan kepribadian siswa dan memberikan pengenalan tentang sekolah baru mereka. “Juga untuk sosialisasi dengan teman-teman dan lingkungan sekolah,” ujarnya. Mantan Rektor ITS itu mengaku, akan menindak tegas terhadap sekolah atau pelaku kekerasan yang dilakukan terhadap siswa selama MOS berlangsung. Sanksi yang diberikan sedikitnya berupa teguran. “Karena hal itu bisa memberikan dampak negatif bagi siswa sendiri nantinya,” terang Nuh. Romo Frans Magnis Suseno, anggota perkunpulan The Commission for the disappeared and victims of violence (kontras) mengungkapkan, bahwa kekerasan dalam MOS bisa dikategorikan dalam pelanggaran HAM. Menurut dia, siswa berangkat ke sekolah untuk mendapatkan hakhaknya dalam pendidikan. “Bukan untuk disakiti secara fisik dan psikologi,” ujar budayawan asal Jerman saat ditemui dalam, pembukaan Human Right School for Student, di Jakarta kemarin. Hal serupa diungkapkan, pakar pendidikan, Lody Pa’at. Menurut dia, agenda MOS seharusnya dihapus oleh Kemendiknas. Kata Lody, meski sudah banyak korban yang berjatuhan akibat MOS. Mendiknas tidak segera bertindak. “Tetap saja diagendakan, apakah mereka tidak pernah mengevaluasi agenda,” tanyanya. Menurut Lody, MOS sendiri tidak mengandung pelajaran yang berarti bagi siswa. Jika dalam agenda tersebut hanya untuk perkenalan siswa dengan lingkungan, guru, dan ektrakulikuler. Menurut Lody, lebih efektif dilakukan secara bertahap saat pagi sebelum pelajaran dimulai. “Bisa juga diberitahukan secara rutin pada saat upacara bendera,” tandasnya. Justru dengan mengagendakan MOS dalam dua sampai tiga hari. Siswa yang seharusnya bisa langsung menjalani proses belajar terpaksa harus tunduk dengan adanya MOS. “Malah akan memunculkan tekanan secara psikologis. Apalagi jika senioritas sudah bicara,” terang Lody. Tekanan itu, menurut dia, sebuah kekerasan psikologis yang dialami siswa. Dimana efek negatif yang mereka alami itu, akan muncul ketakutan dan tekanan dalam proses belajar. “Takut pada kakak kelas, atau bahkan takut dengan guru. Sehingga sulit bergaul dan sulit mengemukakan pendapat di dalam kelas,” paparnya. (nuq)

JAYAPURA-Menyikapi pernyataan Panwaslu Kota Jayapura melalui rekomendasinya maupun pernyataan dari para pasangan calon maupun Parpol pendukung pasangan calon yang intinya menegaskan bahwa hasil pleno tentang verifikasi atau penetapan calon walikota/wakil walikota dinilai cacat hukum dan banyak terjadi keganjilan, ditanggapi serius oleh Pelaksana Tugas Sementara Ketua Pokja Pencalonan KPU Kota Jayapura, Marinus Mesak Yaung, S.IP. Menurutnya, pada dasarnya KPU Kota Jayapura telah merencanakan pleno penetapan calon Walikota dan Wakil Walikota Jayapura secara terbuka pada Rabu (7/7) di Hotel Yasmin Jayapura. “Di sini surat undangan untuk Panwaslu Kota Jayapura, Parpol dan Parpol koalisi pendukung pasangan calon dan juga untuk tim sukses calon perseorangan (Independen) dan Muspida Kota Jayapura sudah disiapkan dan sebagian sudah disebarkan, dan sebagian lain belum dibagikan. Dikatakan, belum dibaginya sebagian undangan itu disebabkan adanya tekanan dan intimidasi yang cukup besar terhadap anggota KPU Kota Jayapura, sehingga situasi pada Selasa (6/7) belum bisa dipastikan apakah akan dilakukan pleno penetapan calon pada Rabu (7/6) itu. “Jadi itu yang membuat belum jelas apakah tanggal 7 Juli itu ada pleno atau tidak di Hotel Yasmin,” ungkapnya kepada Cenderawasih Pos, di kediamannya, Senin (12/7). Namun, pada 7 Juli 2010 tepat pukul 14.00 Wit, ada laporan dari staf KPU Kota Jayapura kepada anggota KPU Kota Jayapura bahwa tetap dilaksanakan pleno terbuka tersebut yang akan berlangsung di Hotel Yasmin. Atas informasi itu, rencana pleno terbuka siang itu mulai didengar oleh tim sukses yang tidak puas dengan kinerja KPU Kota Jayapura, yang akhirnya mendatangi Hotel Yasmin dan mencari para anggota KPU Kota Jayapura. Hal ini tentunya sangat membahayakan keselamatan jiwa para anggota KPU Kota Jayapura, sehingga menyebabkan tidak semua anggota KPU Kota Jayapura hadir dalam pleno itu. “Jadi kami minta maaf kepada pihak-pihak yang undangannya tidak sampai di tangan. Oleh karena itu kami minta kepada semua pihak untuk berikan kesempatan kepada KPU Kota Jayapura agar bekerja sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku,” katanya. Kalau pun ada pihak-pihak yang tidak puas dengan

pleno KPU silakan saja menempu jalur hukum untuk mendapatkan keadilan, karena tidak ada ketetapan hukum di negara republik ini yang tidak bisa ditinjau kembali. “Apabila seandainya keputusan KPU Kota Jayapura kalah di pengadilan dan yang menang pihak-pihak yang menuntut KPU Kota Jayapura itu, maka keputusan pleno KPU Kota Jayapura dapat dibatalkan demi hukum,” katanya. Disinggung soal dukungan PPIB yang ganda itu, kata Yaung, bahwa itu terjadi karena hanya kesalahan teknis saja karena ketidaktelitian/kehati-hatian pihaknya dalam mengeluarkan keputusan tersebut. Dengan demikian pihaknya meminta maaf atas kesalahan itu, secara khusus kepada PPIB. “Sesuai dengan hasil pleno KPU Kota Jayapura di Hotel Sentani Indah, dan telah memeriksa berkas PPIB yang masuk, dipastikan di sini yang benar adalah PPIB mendukung pasangan Hendrik Hamadi dan Jevelin Ansanay, sebagaimana sesuai dengan Peraturan KPU Provinsi Papua No. 68 Tahun 2009 tentang pedoman dan tahapan pencalonan kepala daerah,” pungkasnya. Sementara itu, kondisi Kantor KPU yang terlihat sepi - sepi saja dalam dua bahkan hampir tiga pekan terakhir ini rupanya tak luput dari perhatian Walikota Jayapura Drs Menase Robert Kambu, M.Si. Dan kabar tak sedap bahwa para anggota KPU Kota Jayapura tidak pernah masuk kantor lagi dalam dua pekan terakhir ini dengan alasan safety yang kurang mendukung rupanya sampai juga di telinga orang nomor satu di Kota Jayapura itu. “Saya hanya mau katakan bahwa siapapun yang ditetapkan menjadi pimpinan atau tugas tertentu lainnya, jangan diterima baiknya saja, tetapi juga harus bisa menerima dan menghadapi seluruh risiko dan tantangan jabatan itu,” tukasnya kepada Cenderawasih Pos usai mengikuti apel pagi kemarin. “Sehingga kalau ada masalah yang dihadapi di unit kerja manapun, harus dihadapi bukan dihindari. Menghindari masalah sebenarnya sama juga dengan lari dari masalah dan tidak mau menerima risiko jabatan,” sambungnya. Ia menyarankan, jika memang KPU menghadapi tantangan atau risiko tugas, maka sebaiknya dihadapi dan dicari solusinya. Karena bagi dia, masalah kalau dihindari masalah akan tetap menunggu dan yang menghadapi juga akan terus tertekan bahkan beban akan semakin berat. Sehingga lebih cepat menyelesaikan masalah akan lebih baik dan bisa melanjutkan pekerjaan dengan tenang lagi. “Saya minta KPU Kota harus kembali melanjutkan tugasnya dengan agenda berikutnya seperti yang sudah

dijadwalkan. Jangan sampai tertunda lagi,” katanya serius. Kata dia kalau sampai KPU Kota Jayapura tidak menyelesaiakan agenda yang sudah ada, maka ia mengancam tidak akan menambah anggaran lagi. “Jadi saya minta KPU kembali laksanakan tugas apapaun yang terjadi harus dihadapi. Kalau KPU tidak selesaikan tugas sesuai jadwal dan Pemilukada mau ditunda lagi maka saya tidak akan tambah uang lagi,” warningnya keras. Terkait terjadinya berbagai teror kepada anggota KPU Kota Jayapura pasca pengumuman hasil verifikasi calon Walikota dan Wakil Walikota Jayapura, yang berdampak hingga kediaman Ketua KPU Kota Jayapura dirusak orang tak dikenal, menurut Forum Pemuda Port Numbay, hal itu terjadi lantaran KPU Kota tidak transparan dalam melaksanakan tahapan-tahapan Pemilukada di Kota Jayapura. “Jika KPU Kota Jayapura berjalan sesuai dengan rel dan transparan dalam melaksanakan tahapan Pemilukada, saya pikir tidak akan ada persoalan seperti ini. Namun inilah yang terjadi, sebentar putus begini, lewat satu hari masuk lagi dengan keputusan lain, hal inilah yang menyebabkan masyarakat akan bertanya-tanya ada apa dengan KPU?,” kata Ruddy Mebri selaku Ketua Forum Pemuda Port Numbay, saat bertandang ke Redaksi Cenderawasih Pos, tadi malam. Jika KPU sendiri membingungkan masyarakat dengan keputusannya, maka ke depan semua keputusan yang diambil soal Pemilukada di Kota Jayapura akan mengundang tanda tanya di kalangan masyarakat Kota Jayapura. Karena itu pihaknya berharap agar KPU Kota Jayapura dalam sisa tahapan Pemilukada ini harus benar-benar transparan dan berjalan sesuai dengan undang-undang yang berlaku. “Jangan lagi bertindak di luar undang-undang yang berlaku, sebab jika keluar dari rel maka akan berhadapan dengan berbagai persoalan,” tandasnya. Sementara itu, Anggota Komisi C Letinus Jikwa,SE mengatakan, bagi calon Bupati /Wakil Bupati, Walikota/ Wakil Walikota yang telah dinyatakan tidak lolos verifikasi maka harus berbesar hati. “Jangan malah melakukan aksi -aksi demo,” katanya. Menurutnya, sekarang KPU sendiri harus tegas dalam tugas yang dilakukannya. “Jangan mengomentari dari siapapun pihak mana pun itu, sehingga KPU harus sesuai aturan yang ada, baik pusat, daerah hingga kota dan dijalankan sesuai perannya,” sarannya.(nls/ta/cak/ado/fud)


cmyk

M E T R O

Cenderawasih Pos Selasa, 13 Juli 2010

Koran Bacaan Kita Semua Saatnya Anda Langganan Cukup Rp 140 rb/Bulan Dijamin Murah, Efektif dan Efisien Hub. Titin 0967 532417 Atau 081361693006

9

JAYAPURA BERITA KOTA JAYAPURA

Ingin Advokasi Korban Pelanggaran HAM Cita-cita Yusak Pakage Setelah Terima Grasi

PEDULI PASCA GEMPA SERUI UNTUK MERINGANKAN BEBAN PENDERITAAN MASYARAKAT YANG TERKENA DAMPAK BENCANA ALAM GEMPA BUMI PADA TANGGAL 16 JUNI 2010 DI KABUPATEN KEPULAUAN YAPEN PROVINSI PAPUA DI HIMBAU KEPADA BAPAK/IBU/SAUDARASAUDARI YANG PEDULI DAPAT MENYALURKAN BANTUAN MELALUI REKENING : 1.“BENDAHARA LEMBAGA PENANGGULANGAN PASCA GEMPA” NOMOR REKENING: 212002067545 BANK PAPUA JAYAPURA. 2.“LEMBAGA PENANGGULANGAN PEDULI PASCA BENCANA ALAM” NOMOR REKENING: 154-00-10042798 BANK MANDIRI JAYAPURA. YANG TELAH TERCATAT PADA AKTE NOTARIS NOMOR : 37 TANGGAL 28 JUNI 2010 DENGAN PENANGGUNG-JAWAB SEBAGAI BERIKUT: BAPAK DRS. EDUARD FONATABA, MM. DAN BAPAK IR. MARTHEN KAYOI, MM.

KRIMINALITAS Motif Pengrusakan Rumah Ketua KPU Kota Diselidiki JAYAPURA-Sampai saat aparat kepolisian masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap pelaku serta motif pengrusakan terhadap rumah Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Baca Motif...Hal 11 Jayapura,

SEMENTARA ITU...

WATKAAT/CENDERAWSIH POS

Pawai Pendukung Spanyol, Keberhasilan Tim Spanyol menjuarai Piala Dunia 2010 setelah menundukkan Belanda 1-0 pada babak final yang digelar Senin (12/7) dini hari, juga dirayakan ribuan warga Kota Jayapura yang mendukung Tim Spanyol dengan melakukan pawai kendaraan bermotor. Tampak pawai pendukung Tim Spanyol saat melintas di Hamadi.

JAYAPURAYusak Pakage narapidana dengan tuduhan makar atas tindakannya mengibarkan bendera di Lapangan Trikora 2004 yang akhirnya dibebaskan setelah mendapat grasi dari Presiden RI pada 6 Juli HENDRIK HATORANGAN/CENDERAWASIH POS 2010, menyaYusak Pakage takan akan melakukan advokasi terhadap para korban pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) di Tanah Papua yang selama ini tidak terlindungi. Keinginan ini disampaikan Yusak Pakage kepada sejumlah wartawan, Senin (12/7). Untuk mewujudkan cita-citanya memberikan advokasi kepada para korban pelanggaran HAM, Yusak mengaku akan bergabung dengan Elsham Papua yang selama ini berjuang memberikan advokasi terhadap para korban pelanggaran HAM di Tanah Papua. “Setelah menghirup udara bebas ini, saya akan berusaha memberikan advokasi kepada para korban pelanggaran HAM. Untuk itu, kami akan bergabung bersama Elsham,” terangnya. Dalam kesempatan itu, Yusak juga menegaskan bahwa dirinya merupakan korban dari pelanggaran HAM Baca Ingin...Hal 11

Kembali Seorang Narapidana Lapas Abe Kabur BENY KRIMADI/CENDERAWASIH POS

Kepala Kejaksaan Negeri Jayapura, Imanuel Zebua, SH, MH saat memusnahkan 31 barang bukti tindak pidana Narkoba, VCD porno termasuk bahan makanan dan obat-obatan yang tidak mempunyai izin beredar serta barang yang tidak terdaftar pada Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) di halaman Kantor Kejaksaan Negeri Jayapura, Senin (12/7).

Kejari Musnahkan 31 BB JAYAPURA-Sebanyak 31 barang bukti (BB) yang telah dieksekusi dimusnahkan Kejaksaan Negeri (Kejari) Jayapura di Baca Kejari...Hal 11

BREAK BOSS Kucing Hilang ANAK kecil satu ada duduk menangis di pinggir jalan. Tralama Obed dating Tanya Obed: “Ade manis, knapa ko menangis ?” Anak Kecil: “Sa pu anjing hilang om.” Obed: “Ade ko diam sudah, nanti om Bantu pasang iklan di Koran.” Anak Kecil: “Percuma om, sa pu anjing tra tahu baca.” Obed: “??????”(nat)

Narapidana Pemilik Uang Rp 9,8 Juta Diduga Dipukul JAYAPURA-Seorang narapidana bernama Supriadi dilaporkan kabur dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Abepura, Sabtu (12/ 7). Informasi yang berhasil dihimpun Cenderawasih Pos menyebutkan, Supriadi kabur dengan cara menaiki mobil pengangkut air Lapas Abepura. Akibat kaburnya Supriadi tersebut, membuat petugas Lapas Abepura melakukan pemeriksaan terhadap narapidana yang satu sel dengan Supriadi. Dalam pemeriksaan itu ditemukan uang Rp 9,8 juta milik seorang narapidana bernama Muhammad Rajab (maaf bukan Supriadi). Bahkan kabarnya dalam pemeriksaan itu, oknum petugs Lapas sempat melakukan pemukulan terhadap Muhammad Rajab hingga berdarah.

Atas perlakukan kasar dari oknum petugas tersebut sejumlah narapidana dikabarkan melakukan aksi demo hingga sempat menimbulkan keributan di Lapas Abepura. Menurut sumber Cenderawasih Pos yang minta namanya tidak dikorankan mengatakan, untuk mengamankan narapidana yang melakukan demo, aparat keamanan sempat mengeluarkan tembakan peringatan. Sementara itu, Kalapas Abepura, Liberty Sitinjak yang dikonfirmasi Cenderawasih Pos mengakui kaburnya seorang narapidana bernama Supriadi. Supriadi menurut Kalapas kabur dengan cara menaiki mobil pengangkut air pada siang hari. Akibat kaburnya narapidana itu, petugas kata Kalapas langsung memeriksa narapidana yang satu sel dengan Supriadi. “Pemeriksaan ini dilakukan dengan alasan bahwa teman sekamarnya tahu kejadian itu dan rekan sekamarnya mengaku tidak tahu. Namun petugas kemudian menemukan uang sebesar Rp

9,8 juta milik seorang narapidana bernama Muhamad Rajab yang satu kamar dengan Supriadi. Karena diduga uang itu akan digunakan untuk meloloskan diri, petugas melakukan pemeriksaan terhadap pemilik uang,” jelasnya saat dihubungi via ponselnya tadi malam. Usai melakukan pemeriksaan, uang milik narapidana itu menurut Kalapas disimpan. Sebab sesuai aturan yang berlaku, seorang narapidana atau tahanan tidak diperkenankan menyimpan uang dalam jumlah yang besar dalam tahanan. Namun karena ketidakpercayaan narapidana bahwa uang yang disimpan petugas itu akan kembali sehingga menimbulkan aksi protes. Sebab menurut para narapidana, selama ini uang mereka yang disimpan tidak pernah kembali. Dalam aksi demo itu, Kalapas mengatakan, beberapa narapidana mulai melakukan tindakan anarkis dengan cara melempari petugas dengan batu. Untuk mencegah

terjadinya aksi yang lebih luas, Kalapas mengaku memerintahkan anggota Brimob yang diperbantukan melakukan pengamanan di Lapas Abepura untuk mengamankan situasi. “Jadi perlu saya tekankan bahwa tembakan peringatan dikeluarkan setelah narapidana dan tahanan mulai bertindak anarkis. Bahkan mereka sempat melempari petugas dan membuat seorang anggota Brimob mengalami luka di bagian leher. Selain itu tembakan peringatan terpaksa dikeluarkan karena aksi demo itu telah sampai ke lokasi steril Lapas Abepura,” jelasnya. Disinggung mengenai adanya pemukulan terhadap seorang narapidana hingga berdarah, Kalapas dengan tegas membantah hal itu. “Yang ada adalah ketidak percayaan narapidana atas jaminan uang mereka akan kembali lagi. Sebab selama ini memang uang yang disimpan tidak pernah kembali. Untuk itu mereka langsung Baca Kembali..Hal 11

Belum Siap Apel, Walikota Tegur Sejumlah PNS 300 PNS Pemkot Terima SK Kenaikan Pangkat JAYAPURA-Sejumlah Pegawai Negeri Sipil (PNS) di jajaran Pemkot Jayapura mendapat teguran keras dari Walikota Jayapura, Drs. MR Kambu, M.Si saat apel pagi dalam rangka penyerahan SK Kenaikan Pangkat PNS Periode April 2010 di Lapangan Upacara Kantor Walikota, Senin (12/7). Teguran itu diberikan lantaran sejumlah PNS tersebut terlihat masih duduk-duduk di bawah pohon yang ada di lapangan upacara, padahal Walikota yang bertindak sebagai inspektur upcara telah masuk ke lapangan upacara. “Yang di sana tidak usah ikut upacara, keluar saja,” tegas Walikota melalui microphone sambil menunjuk ke arah sejumlah PNS yang belum bergabung dalam barisan. Mendapat teguran dari Walikota, sejumlah PNS yang tadinya masih terlihat duduk-duduk di bawah pohon, terlihat bergegas berdiri dan bergabung dalam barisan. Setelah itu upacara kemudian di-

Data PNS Pemkot yang Naik Pangkat Golongan I Golongan II Golongan III Golongan IV Total

: : : : :

1 Orang 83 Orang 168 Orang 53 Orang 300 Orang

lanjutkan. Dalam upacara itu, Walikota menyerahkan secara simbolis SK Kenaikan pangkat kepada 300 PNS yang mendapat kenaikan pangkat pada periode April 2010. Selain itu, Walikota juga menyerahkan SK kepada sejumlah PNS yang akan memasuki masa pensiun. Dalam amanatnya pada upacara kemarin, Walikota mengatakan bahwa seorang PNS diberi kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi karena telah memenuhi persyaratan sesuai ketentuan peraturan Baca Belum...Hal 11 dan perundang–undangan

RAHMATIA/CENDERAWASIH POS

Walikota Drs MR Kambu, M.Si saat menyerahkan SK kenaikan pangkat dan Taspen kepada PNS yang pensiun di Lapangan Upacara Kantor Walikota, Senin (12/7).

Melihat dari Dekat Kondisi SMK Negeri 8 Kota Jayapura yang Dibuka Tahun ini

Dilengkapi 4 Ruang Kelas dan 2 Laboratorium, Miliki 5 Guru Berpengalaman Jumlah Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kota Jayapura bertambah satu setelah SMK Negeri 8 mulai beroperasi pada tahun ajaran 2010/2011. Bidang kejuruan apa yang menjadi konsentrasi sekolah ini dan bagaimana kondisinya ? Berikut laporannya. Laporan: Hendrik Hatorangan, Jayapura SETELAH dibangun sejak tahun anggaran 2009 oleh Pemkot Jayapura melalui Dinas Pendidikan dan Pengajaran Kota Jayapura, SMK Negeri 8 Jayapura yang terletak di Jalan

HENDRIK HATORANGAN/CENDERAWASIH POS

Gedung SMKN 8 Kota Jayapura yang terletak di Jalan Gelanggang II, Kelurahan Waena, Distrik Heram. Sekolah kejuruan bidang perikanan air tawar ini mulai beroperasi tahun ajaran 2010/2011.

<[aWj Z[d]Wd WdZW BBC London: 07.00, 10.00, 12.00, 14.00, 15.00, 22.00 WIT Suara Amerika (VOA): 09.00, 20.30 WIT Tel. 521 804, 521 950; Fax. 521 950

cmyk

Tersedia : Sound system & lighting

Gelanggang II Kelurahan Waena Distrik Heram, mulai beroperasi tahun ajaran 2010/2011. Saat Cenderawasih Pos menyambangi sekolah yang berada tepat di pinggir Danau Sentani ini, terlihat jelas bangunan gedung berlantai dua yang baru selesai dibangun. Bahkan aktifitas pembangunan di sekolah tersebut hingga kemarin masih terlihat khususnya pembangunan rumah dinas kepala sekolah. Selain rumah dinas kepala sekolah, di lokasi tersebut terlihat sejumlah pekerja bangunan yang melakukan aktifitas seperti pengecatan pagar. Sementara itu beberapa orang lainnya terlihat membersihkan sisa-sisa material bahan bangunan yang masih berserakan di sekitar halaman sekolah. Kepala SMK Negeri 8 Jayapura, Ir. Joselina Akerina, M.Si, yang ditemui Cenderawasih Pos mengakui bahwa masih ada beberapa fasilitas penunjang yang sedang dibangun namun sudah pada tahap penyelesaian. Baca Dilengkapi..Hal 11 Sementara itu


METRO JAYAPURA

10 KILAS Diancam Lewat SMS, Seorang Pria Lapor Polisi POLRESTA Jayapura dalam seminggu terakhir ini telah menerima beberapa laporan kasus pengancaman melalui SMS. Laporan terakhir yang diterima yaitu dari saksi korban Yakobus (29) warga Ardipura yang mengaku mendapat ancaman melalui SMS dari nomor 085254669181 ke handphonenya, Sabtu (10/7) sekitar pukul 13.28 WIT. Dalam laporannya, korban mengaku menerima SMS yang isinya menyebutkan bahwa keluarga besar akan dibantai habis sampai ke akar-akarnya dan tidak masuk surga karena penghianat RI dan Papua. Kapolresta Jayapura, AKBP. H. Imam Setiawan, SIK didampingi Kasat Reskrim, AKP. IGG Era Adhinata, SIK, mengaku sudah menerima laporan itu dan masih melakukan penyelidikan. (nal/nat)

AL SEORANG warga Hamadi Perikanan dilaporkan ke Mapolresta Jayapura lantaran diduga melakukan perbuatan tidak menyenangkan, Sabtu (10/7) sekitar pukul 24.00 WIT. Berdasarkan laporan yang masuk ke Mapolresta Jayapura, AL dilaporkan melakukan perbuatan tidak menyenangkan dengan cara berteriak di depan rumah seorang warga di Hamadi Perikanan. Kapolresta Jayapura, AKBP. H. Imam Setiawan, SIK didampingi Kasat Reskrim, AKP. IGG Era Adhinata, SIK mengatakan msih melakukan penyelidikan terkait kasus dugaan perbuatan tidak menyenangkan itu. ”Kasus ini tetap akan didalami dan kami akan memanggil sejumlah saksi untuk mengungkap motif dugaan perbuatan tidak menyenangkan yang dilaporkan itu,” terang Kapolresta. (nal/nat)

Hendak Berenang, HP Mahasiswa Dirampas

Asyik Dansa, Pramuria Bar Dianiaya SEORANG pramuria salah satu tempat hiburan malam di Kota Jayapura bernama Lita (33) terpaksa melaporkan kasus dugaan penganiayaan yang menimpanya ke Polresta Jayapura, Minggu (11/7) sekitar pukul 02.00 WIT di bar tempatnya bekerja. Dalam laporannya korban mengaku dipukul di bagian mata kirinya oleh AK warga Entrop saat berdansa dengan tamunya. Dalam laporannya ke Mapolresta Jayapura, korban mengaku tidak mengetahui secara pasti penyebab sehingga pelaku memukulnya hingga mengakibatkan mata kirinya luka dan membuatnya trauma. Kapolresta Jayapura, AKBP. H. Imam Setiawan, SIK didampingi Kasat Reskrim, AKP. IGG Era Adhinata, SIK ketika dikonfirmasi Cenderawasih Pos, Senin (12/7) kemarin membenarkan kasus penganiayaan tersebut terjadi. ”Kasus ini baru dilaporkan sehingga kami masih akan melakukan pendalamam kemudian akan memintai keterangan dari beberapa saksi-saksi yang melihat jelas kejadian tersebut,”ungkapnya. Kapolresta menambahkan, untuk mengungkap kasus ini maka pihaknya akan memintai keterangan dari saksi diantaranya teman dansa korban kemudian korban sendiri. Sementara untuk pelaku, polisi masih melakukan pemeriksaan selanjutnya. (nal/nat)

Selasa, 13 Juli 2010

Dalam 5 Tahun, Realisasi Pendapatan Pemkot Meningkat

Teriak Depan Rumah, Seorang Warga Hamadi Dipolisikan

NAAS dialami seorang mahasiswa bernama Redxi (17) warga Polimak III, Jayapura Selatan, Minggu (11/7) sekitar pukul 13.30 WIT di Jalan Boma, Polimak III, Jayapura Selatan. Pasalnya, saat korban hendak pergi berenang di Kolam Ajendam XVII/ Cenderawasih bersama 2 orang temannya, di pertengahan jalan saat hendak naik taksi, korban dipanggil seorang pria yang tidak dikenalnya. Pria tersebut menurut korban langsung mengambil handphone merek Givon miliknya lalu menyuruh korban pergi. Saat itu pelaku menurut korban sempat mengatakan akan bertemu sekitar pukul 15.00 WIT dan menyerahkan handphone tersebut. Merasa tidak kenal dengan pelaku, korban menolak memberikan handphonenya. Lantaran menolak, pelaku langsung memukul korban di bagian perut. Selanjutnya setelah korban mendapat pukulan maka salah satu teman pelaku langsung mengantar korban ke Kolam dan setelah korban pulang ke Polimak namun pelaku sudah tidak ada karena sesuai perjanjian akan bertemu. Kapolresta Jayapura, AKBP. H. Imam Setiawan, SIK didampingi Kasat Reskrim, AKP. IGG Era Adhinata, SIK ketika dikonfirmasi wartawan, Senin (12/7) kemarin membenarkan kasus pencurian dengan kekerasan tersebut. ”Kalau memang pelaku terbukti melakukan tindak pidana pencurian dengan kekerasan maka kita akan jerat dengan pasal 365 KUHP,”tandasnya. (nal/nat)

Cenderawasih Pos

HENRIK HATORANGAN/CENDERAWASIH POS

Daftar Ulang Menjelang dimulainya tahun ajaran 2010/2011, sejumlah sekolah mulai melakukan pendaftaran ulang bagi siswa/siswi yang dinyatakan lulus seleksi penerimaan siswa baru. Tampak sejumlah siswa/siswi yang dinyatakan diterima di SMA Negeri 1 Abepura saat mendaftar ulang di SMAN 1 Abepura, Senin (12/7).

Tingkatkan Kesehatan Masyarakat, FKM Uncen Gandeng Beberapa Kabupaten JAYAPURA-Untuk lebih meningkatkan masyarakat di Papua, Fakultas Kesehatan Masyakata (FKM) Universitas Cenderawasih (Uncen) menjalin kerjasama dengan sejumlah daerah seperti Pemkab Jayawijaya, yahukimo dan Paniai. Kerjsama yang dilakukan menurut Dekan FKM, Drs. Rantetampang, M.Kes berupa usaha untuk mendirikan lembaga pendidikan kesehatan di daerah. “Dengan pendirian itu diharapkan semakin banyak Pelajar Papua yang

tahu tentang kesehatan, sehingga Papua juga akan semakin maju,” ungkapnya puncak acara Dies Natalis FKM Uncen ke-5, Senin (12/7). Selain bekerjasama dengans ejumlah pemkab di Papua, FKM Uncen kata Rantetampang juga bekerjsama dengan 6 FKM universitas ternama di Idnonesia termasuk diantaranya Universitas Indonesia dan UGM. “Tidak hanya itu, kami juga bekerjsama dengan sejumlah universitas di Jepang. Ini semua kami lakukan untuk peningkatan

mutu pendidikan,” terangnya. Sejak didirikan lima tahun lalu, FKM Uncen menurutnya telah menghasilkan 762 orang sarjana dan saat ini masih ada sekitar 914 orang mahasiswa yang tengah menjalani studi di 6 program studi. Untuk membantu pelaksanaan proses pendidikan di FKM Uncen ke depan, Rantetampang mengaku bahwa FKM Uncen masih membtuhkan perhatian serius dari pemerintah khususnya dalam pembangunan laboratorium. (rik/nat)

JAYAPURA-Realisasi pendapatan daerah Pemkot Jayapura dalam lima tahun terakhir selama kepemimpinan Walikota Jayapura, Drs. MR Kambu, M.Si, menunjukkan realisasi rata-rata di atas jumlah yang ditargetkan yakni sebesar 103,63 persen. Realisasi pendapatan daerah yang cenderung meningkat ini menurut Walikota MR Kambu, mengalami perubahan terbesar pada tahun anggaran 2006 sebesar 47,50 persen. “Ini diakibatkan adanya peningkatan Dana Alokasi Umum (DAU) yang signifikan. Tahun 2005, realisasi anggaran Rp 300.940.778.004 dan tahun anggaran 2009 terealisasi rp. 613.082.989.143,” ungkap Walikota saat menyampaikan pidato pengantar Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Walikota Jayapura Akhir Tahun Anggaran 2009 dan Laporan Keterangan Pertanggung JawabanAkhir Masa Jabatan (LKPJ-AMJ) Walikota Jayapura Periode 2005-2010 dalam sidang paripurna di Gedung DPRD Kota Jayapura, Senin (12/7) sore. Dikatakan, DAU yang diterima Pemkot Jayapura terus mengalami pertumbuhan, walaupun sejak tahun anggaran 2008 diberlakukan kebijakan hold harmless yakni menerapkan kebijakan perhitungan DAU secara murni yang sebelumnya diterapkan kebijakan alokasi yang semakin naik dari tahun sebelumnya. “Namun tahun anggaran 2008 dan 2009, DAU Kota Jayapura masih meningkat,” jelasnya. Walikota mengungkapkan bahwa pertumbuhan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Jayapura juga menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan yakni rata-rata sebesar 22,44 persen dari realisasi PAD tahun anggaran 2005 sebesar Rp 21.121.318.741 menjadi Rp 45.102.908.940 pada tahun anggaran 2009. Disamping itu pertumbuhandanatransferdaripemerintah pusat (dana perimbangan) juga menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan yakni rata-rata sebesar Rp 18,59 persen dari realisasi tahun anggaran 2005 sebesar Rp 237.833.579.263 menjadi Rp 442.759.283.564 pada tahun anggaran 2009. Meskipun penerimaan lainnya menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan dalam 5 tahun terakhir, namun dana Otonomi Khusus (Otsus) yang diterima Kota Jayapura tahun anggaran 2005 sampai 2009 menurut Walikota mengalami pertumbuhan yang tidak stabil. Dimana tahun 2005 mengalami pertumbuhan negatif sebesar 18,88 persen. “kemudian tahun 2006 mengalami pertumbuhan posotof sebesar 110,91 persen, tahun 2007 kembali mengalami pertumbuhan negatif sebesar 3,31 persen. Tahun 2008 mengalami pertumbuhan positif sebesar 6,38 persen dan 2009 kembali mengalami pertumbuhan negatif 13,41 persen,” tuturnya. Hal ini menurut Walikota menunjukkan bahwa persentase alokasi dari Pemprov Papua kepada kabupaten/ kota tetap 60 persen walaupun dana Otsus yang diterima meningkat setiap tahun. Namun dengan adanya pemekaran kabupaten baru menyebabkan terjadinya pertumbuhan negatif seperti yang dialami Kota Jayapura. Dalam pidatonya kemarin, walikota juga menyampaikan beberapa hal diantaranya menyangkut pengelolaan belanja daerah, pengelolaan pembiayaan daerah dan penilaian kemajuan program pembangunan pada berbagai bidang yang dikerjakan Pemkot Jayapura. Sementara itu, Ketua DPRD Kota Jayapura, Dra. WW Kambuaya, MM yang membuka dan memimpin sidang paripurna kemarin meminta kepada seluruh alat kelengkapan dewan untuk melakukan pengkajian dan tanggapan atas materi pertanggungjwaban Walikota yang telah disampaikan. WW Kambuaya juga berhrap agar bahan kajian tersebut menjadi pertimbangan, evaluasi serta masukan bagi penyempurnaan pelaksanaan penyelenggaraan pemerintah pada masa mendatang. “Biarlahmomentumini,bukanuntuksalingmenyikut,tetapi biarlahatasberbagaikekuranganyang dijumpai dapat menjadi suatu catatan bagi pejabat yang akan melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan di kota ini,” ujarnya. Sidang paripurna yang membahas LKPJ Walikota Jayapura Tahun Anggaran 2009 dan LPKJ-AMJ Walikota Jayapura periode 2005-2010 rencananya akan berlangsung hingga 28 Juli mendatang. (rik/nat)


Cenderawasih Pos

Selasa, 13 Juli 2010

KEMBALI... Sambungan dari hal 9 melakukan tindakan brutal dan mengejar petugas,” ungkapnya. Sementara itu secara terpisah, Kepala Kantor Wilayah Kementrian Hukum dan HAM Provinsi Papua, Nazarudin Bunas, SH, MH menegaskan bahwa tak lagi dibenarkan adanya tindakan kekerasan yang dilakukan pegawai Lapas baik terhadap tahanan maupun narapidana. Apapun alasannya menurut Kakanwil semua harus diselesaikan dengan Protap tanpa harus bersentuhan langsung dengan warga binaan. Menurut Bunas, ia tak ingin lagi mendengar ada insiden atau laporan yang menyebutkan bahwa telah terjadi kekerasan yang dilakukan oknum pegawai Lapas terhadap warga binaan. Dikatakan, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menghindari benturan tersebut yakni dengan memasukkan oknum wargan binaan yang terlihat dalam sel khusus selama 6 hari. “Saya tidak lagi ingin mendengar hal semacam itu, jika ada kesalahan dari warga binaan ada tata cara bagaimana yang melanggar katakanlah disimpan dalam sel khusus dalam jangka waktu 6 hari, dan jika selama 6 hari ini dikhawatirkan akan melarikan diri maka bisa diperpanjang kembali selama 6 hari,” ungkapnya usai memimpin pelantikan Kalapas Nabire, Arif Rahman BcIP SH, MH yang menggantikan Martinus Rumbiak, SH di Aula Kanwil

INGIN... Sambungan dari hal 9 dan korban ketidakbenaran system peradilan di Indonesia. “Kami adalah korban pelanggaran HAM dan korban ketidakbenaran sistem peradilan di Indonesai. Buktinya hingga kini kami belum mendapatkan hasil keputusan Mahkamah Agung atas kasasi kami. Jadi Presiden

Kementrian Hukum dan HAM, Provinsi Papua, Senin (12/7). Ia menekankan bahwa tak boleh lagi ada pemukulan, penekanan terhadap warga binaan. Selama berhadapan dengan persoalan di Lapas, paling tidak Standart Operasional Prosedur (SOP) wajib diterapkan untuk menghindari hal-hal yang tak diinginkan. Kakanwil yang akrab dengan wartawan ini menyarankan bahwa untuk menghindari tekanan maka perlu dilakukan pendekatan yang berimbang. Hanya saja menurut Bunas yang terjadi selama ini jika ada warga binaan yang melarikan diri maka yang ditekan adalah warga binaan yang masih tertinggal atau satu kamar dengan yang lari. Padahal penyebabnya kemungkinan besar justru karena kelalaian petugas. “Kami juga berharap 16 Alumni AKIP (Akademi Ilmu Pemasyarakatan) yang SK nya sudah ditandatangani bisa membantu melakukan perubahan,” harap Bunas. Tentang temuan uang Rp 9,8 juta, Bunas menyampaikan bahwa sebelumnya memang sempat terjadi ketegangan antara KPLP dengan warga binaan pemilik uang tersebut namun semua bisa diselesaikan secara kekeluargaan. “Sesuai aturan, jika ditemukan maka uang tersebut harus disimpan di bendahara Lapas dan dicatatat diregistrasi. Barulah jika keluar nanti semua barang yang disita dikembalikan secara utuh namun karena selama ini banyak yang tak kembali akhirnya saat penyitaan harus terjadi ketegangan,” tandasnya. (rik/ade/nat) membebaskan kami karena terpaksa,” terangnya. Meski demikian Yusak mengaku sangat bersyukur atas pembebasannya itu. Untuk itu ia berterimakasih kepada pihakpihak yang selama ini telah mendukungnya. Termasuk Komisi Amnesti Internasional yang menurut pengakuannya selama ini selalu memberikan dukungan kepadanya. (rik/nat)

METRO JAYAPURA DILENGKAPI... Sambungan dari hal 9 beberapa fasilitas yang telah rampung dikerjakan selain gedung sekolah yang memiliki 4 ruang belajar dan 2 laboratorium (laboratorium basah dan bangsal pembenihan. “Kami juga akan membangun jaring terapung di Danau Sentani,” jelasnya kepada Cenderawasih Pos, Senin (12/7). Fasilitas jaring apung tersebut menurutnya sangat penting untuk menunjang proses belajar mengajar yang rencananya dimulai tahun ini. Sebab SMKN 8 menurut Joselina adalah sekolah kejuruan yang memiliki program khusus Budidaya Ikan Air Tawar. Disamping fasilitas fisik, Joselina mengatakan, SMKN 8 Jayapura juga telah memiliki 5 orang guru. “Kami juga sedang menunggu tambahan guru lainnya sesuai penempatan SK pada penerimaan guru tahun lalu. Guru yang akan mengajar di sekolah ini rata-rata S1 dan telah memiliki pengalaman di bidang perikanan air tawar,” ungkap Joselina yang sebelumnya bertugas sebagai guru di SMKN 4 Pertanian di Koya. Dikatakan, pendirian SMKN 8 yang khusus membidangi perikanan khususnya perikanan air tawar, dalam rangka optimalisasi pemamfaatan Danau Sentani secara menyeluruh. Dengan adanya sekolah ini menurut Joselina diharapkan dapat menghasilkan tenaga profesional yang memiliki kemampuan mengelola bidang perikanan khususnya perikanan air tawar. “Kita harapkan masyarakat khususnya yang berada di sekitar Danau Sentani dapat bersekolah di sini, sehingga kedepan mereka dapat mengelola potensi yang ada di Danau Sentani. Jadi secara tidak langsung kita mengupayakan optimalisasi pemanfaatan Danau Sentani dengan preses yang tepat” ujarnya. Para siswa/siswi yang akan menjalani pendidikan di SMKN

8 menurut Joselina selain mendapat pengetahuan tentang perikanan, juga akan mempraktekkan setiap ilmu yang mereka terima di bangku sekolah. Bahkan dalam proses belajar mengajar nanti tidak tertutup kemungkinan dari hasil kegiatan praktek yang mereka lakukan dapat memberikan penghasilan tambahan. Untuk tahun ajaran 2010/2011 menurut Joselina, sudah 15 orang siswa/siswi terdaftar. Siswa/siswi itu menurutnya berasal dari berbagai daerah dan salah seorang diantaranya berasal dari Kabupaten Merauke. “Tapi lebih banyak siswa kami ini dari daerah di sekitar Danau Sentani,” tambahnya. Joselina memprediksikan jumlah siswa tersbeut masih akan terus bertambah, sebab proses penerimaan siswa baru sampai saat ini masih berjalan. Dengan fasilitas yang dimiliki serta prospek dari bidang ilmu yang dikembangkan, Ia mengaku optimis, sekolah yang dipimpinnya itu akan menarik minat masyarakat untuk menyekolahkan anaknya di SMKN 8 Jayapura. *

BELUM... Sambungan dari hal 9 dibidang kepegawaian yang berlaku. “Pemberian kenaikan pangkat ini jangan dipandang sebagai hak tetapi sebagai suatu penghargaan atas pengabdian, pelayanan seorang PNS. Ini sesuai dengan amanat PP Nomor 99 tahun 2000 tentang kenaikan pangkat PNS,” tegasnya. Selain itu, kenaikan pangkat menurutnya juga sebagai dorongan dan motivasi kepada PNS untuk lebih meningkatkan prestasi kerja dan pengabdiannya. “Karena itu saya minta setiap ataasan langsung masing–masing SKPD hendaknya berkewajiban mempertimbangkan kenaikan pangkat bawahannya. Artinya kenaikan pangkat harus dibarengi dengan presatsi kerja yang

MOTIF... Sambungan dari hal 9 Drs. Hendrik Bleskadit di Jalan Kamp Wolker Perumahan Uncen, Perumnas II Yabansai, Waena, Distrik Heram, Kota Jayapura, Kamis (8/7) pukul 23.30 WIT. Kapolsekta Abepura, AKP Kristian Sawaki didampingi Wakapolsekta Abepura, Ipda H Mansi mengaku, sampai saat ini baru memeriksa dua orang saksi, sehingga penyidik sampai saat

KEJARI... Sambungan dari hal 9 halaman Kantor Kejari Jayapura, Senin (12/7). Barang bukti yang dimusnahkan langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Jayapura, Imanuel Zebua, SH, MH itu terdiri dari BB tindak pidana Narkoba, VCD porno, bahanan makanan dan obat-obatan yang tidak mempunyai izin beredar serta tidak terdaftar pada Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM). Kajari Jayapura, Imanuel Zebua, SH, MH yang ditemui wartawan usai pemusnahan baik,” katanya. Walikota MR Kambu juga meminta badan kepegawaian agar menyeleksi dengan baik kenaikan pangkat apabila ada pejabat atau PNS yang tidak melaksanakan tugasnya dengan baik maka ia menegaskan agar usulan kenaikan pangkatnya ditunda. “Ini saya tegaskan supaya semua PNS di lingkungan Pemkot Jayapura mengetahui, memahami dan menyadari agar lebih sungguh– sungguh meningkatkan kinerja pelayanannya sebagai abdi negara dan abdi masyarakat,” terangnya. Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kota Jayapura Drs Marthinus Asmuruf, M.Si yang ditemui Cenderawasih Pos usai apel mengatakan bahwa total PNS yang menerima kenaikan pangkat periode kali ini sebanyak 300 orang dari 5960 PNS yang ada di jajaran Pemkot

11 belum dapat menyimpulkan motif dari pengrusakan tersebut. “Kami masih mendalami kasus ini, apakah ada muatan politik terkait dengan korban yang menjabat sebagai Ketua KPU Kota Jayapura,” imbuhnya. Sebelumnya, saat dimintai keterangan oleh penyidik korban Hendrik Bleskadit mengungkapkan bahwa tidak mengetahui sebab musababnya terhadap pengrusakan rumahnya apakah berkaitan dengan pengumuman

penetapan calon walikota dan wakil walikota Jayapura. Selain itu korban juga mengetahui dari kelompok mana yang melakukan pengrusakan terhadap rumahnya tersebut. Yang jelas, akibat pengrusakan itu, rumah Ketua KPU Kota Jayapura tersebut mengalami rusak pada bagian 2 daun jendela panel bersama dengan kacanya hancur, serta 8 lembar kaca nako depan rumah juga hancur hingga mengakibatkan mengalami kerugian Rp 1,5 juta. (bat/nat)

mengatakan, BB yang dimusnahkan tersebut didominasi kasus tindak pidana Narkoba seperti daun ganja kering dan pil ekstasi. Disamping itu terdapat juga BB dari kasus lain seperti VCD porno serta kosmetik illegal dan beberapa merek parfum yang dinilai tidak memiliki segel BPOM RI sehingga dirampas dan dimusnahkan. Dikatakan, BB yang dimusnahkan tersebut merupakan BB yang telah dieksekusi bersama terdakwanya di pengadilan dan telah memiliki kekuatan hokum tetap. “Barang bukti yang dimus-

nahkan ini merupakan barang bukti hasil penyidikakan dari Bulan januari hingga Juli 2010,” terangnya. Ditambahkan, sejumlah barang bukti yang dimusnahkan merupakan barang yang selama ini menjadi salah satu penyakit masyarakat seperti Narkoba dan VCD porno. Untuk itu Kajari berharap agar masyarakat di Kota Jayapura menghindari pemakaian Narkoba khususnya kepada generasi muda. “Sebab efeknya sangat berat untuk kesehatan serta efek hukumnya juga berat,” pungkasnya. (ben/nat)

Jayapura. Tetapi sejalan dengana itu smapai 31 Desember 2010 nanti

sebanyak 120 orang PNS akan pensiun.(ta/nat)

MEDIABETEA Menormalkan Sistem Organ Tubuh Jangan Biarkan DIABETES mengHANCURKAN anda

Jamu Godok Ekonomis dari Leluhur Satu-satunya Jamu Godok MEDIABETEA yang dapat menormalkan fungsi kerja PANKREAS memproduksi INSULIN, tidak ada efek samping, tidak pantang makan, pengalaman sendiri empat bulan sembuh total dari penyakit iblis DIABETES MELITUS tanpa harus amputasi.

PACE...MACE...INGIN SEMBUH TOTAL DARI DIABETES......

Spesialis Pengobatan Diabetas Prof. DR. Darwin Kiro C. Med Penemu the MEDIABETEA

Contact Person : JAYAPURA Bpk H. Salamun, S.Pd (0967) 581671/0852 4400 0219, 081248746234 Pemda III Melati H. 25 Kotaraja POM. TR. 023 117 541 DIN KES RI No. 4909/1.773/57

MERAUKE Bpk. Kuswanto HP. 0811484250

SEKOLAH TINGGI ILMU MANAJEMEN DAN INFORMATIKA (STIMIK) SEPULUH NOPEMBER JAYAPURA MENERIMA PENDAFTARAN MAHASISWA BARU UNTUK PROGRAM STUDI 1. TEKNIK INFORMATIKA S-1 2. TEKNIK KOMPUTER D3 3. MANAJEMEN INFORMATIKA D3 Persyaratan : 1. Mengisi Formulir Pendaftaran 2. Membayar Biaya Pendaftaran 3. Foto copy Ijazah yang telah dilegalisir sebanyak 1 lembar 4. Foto Copy Transkip nilai yang telah dilegalisir sebanyak 1 lembar 5. Pas Photo ukuran : 2x3 = 3 lbr dan 4x6 = 3 lbr

(Status Terdaftar) (Status Terdaftar) (Status Terdaftar) Fasilitas yang ditawarkan :: 1. Beasiswa bagi mhsw yang kurang mampu dan mhs berprestasi 2. Ruang belajar yang nyaman 3. Laboratorium full AC 4. Free hot spot area 5. Terdapat kelas Sore

WAKTU PENDAFTARAN : Gel I : 8 Maret—31 Mei 2010 Gel II : 1 Juni—7 Agustus 2010 TEMPAT PENDAFTARAN Kampus I : Jl. Tanjung Ria No. 5 Dok IX Jayapura. Telp : 0967 543464

Kampus II :Komplek Ruko Pasifik Permai Blok G3 Dok II Jayapura. Telp/Fax : 0967 550586

WASIR /AMBIEN Mengobati Wasir / Ambien tanpa operasi wasir/ambien special untuk sembuhkan wasir/ ambien, luar, lama, baru basah / kering yang menyebabkan dubur panas, salut serta keluar darah waktu BAB / Fitsula, Dubur Insya Allah Sembuh dalam Satu Minggu Hub : TREND

COSMETIC

Jl. Raya Abepura, Kotaraja Bucend IV Blok K-152 Jalan Masuk LPMP HP: 0852 5405 6367 Untuk luar kota Jayapura pesanan kami kirim lewat paket


LINTAS PAPUA

12

Selasa, 13 Juli 2010

192 Botol Miras Jenis Vodka Tak Bertuan Diamankan

MERAUKE Lagi, 3 Perusahaan Akan Buka Kebun Kelapa Sawit SELAIN PT Cenderawasih Papua Mandiri dan PT Karya Bumi Papua yang akan mulai beroperasi dalam waktu dekat dengan membuka perkebunan tebu dan pabrik gula di Merauke, tercatat 3 perusahaan lainnya akan segera beroperasi dengan membuka perkebunan kelapa sawit. Ketiga perusahaan tersebut, PT Papua Agro Lestari, Bio Inti Agrindo PT Nusa Persada Mulia dan PT Agri Prima Cipta Persada. ‘’Dari 33 investor yang tercatat di BPIP, ada empat perusahaan yang akan segera aktif di Merauke,’’ kata Freddy Puturuhu ketika ditemui Cenderawasih Pos, baru-baru ini. Menurut Freddy, untuk PT Papua Agro Lestari dan Bio Inti Agrindo akan membuka kebun kelapa sawit di Distrik Ulilin. ‘’Kedua perusahaan ini tinggal akan ganti rugi hak-hak masyarakat terkait penggunaan lahan,’’ terangnya. Sementara PT Agri Nusa Persada Mulia dan Agri Prima Cipta Persada akan membuka kebun kelapa sawit di Elikobel dan Muting. ‘’Dalam waktu dekat juga perusahaan ini akan menyelesaikan hak-hak masyarakat,’’ katanya. Jika keempat perusahaan tersebut sudah beroperasi, nantinya akan membuka Pabrik Bimoli di Distrik Ulilin. Selain keempat perusahaan yang ber gerak dibidang perkebunan kelapa sawit itu, perusahaan lainnya yang telah beroperasi PT Nesitor Sakti. (ulo/nan)

Dari Hasil Pemeriksaan Rutin KP3 Udara Polres Jayawijaya

Status Kewarganegaraan Anthony Tunggu dari Kedutaan Australia PIHAK Polres Merauke tampaknya harus bersabar untuk dapat mengetahui apakah Anthony Corbyn yang berkebangsaan Australia-Inggris, memiliki dokumen saat berencana melintasi Indonesia tujuan Fhilipina. Pasalnya, untuk mengetahui informasi tersebut, pihak Kepolisian harus melewati proses yang cukup panjang. Hal ini disampaikan Kapolres Merauke AKBP Djoko Prihadi, SH, didampingi Kasat Reskrim AKP Mochamad Rifai, SIK. Dikatakan, untuk hal tersebut, Polres Merauke harus menyurat ke Ke Polda Papua, kemudian Polda Papua melanjutkan ke NaDOKUMEN tional Center Biro (NCB) Mabes AKBP Djoko Prihadi, SH. Polri. Selanjutnya, dari NCB melanjutkan ke Kedutaan Besar Australia di Indonesia di Jakarta. Setelah mendapatkan balasan, kemudian pemberitahuan kembali melalui proses surat menyurat tersebut. Menurut Kapolres, pengecekan tersebut sangat penting apakah Anthony Corbin saat berangkat dari Australia melintasi Indonesia memiliki dokumen lengkap. Ini karena Anthony Corbin sendiri mengaku, seluruh dokumen yang dimiliki mulai dari paspor, visa dan dokumen lainnya telah jatuh bersama tenggalamnya kapal yang digunakan saat melintasi Perairan Indonesia. Sekadar diketahui, WNA tersebut ditemukan 14 Juni lalu di sekitar Pantai Wambai, Distrik Okaba-Merauke. Anthony Corbyn sendiri mengaku berangkat dari Australia sekitar 10 Juni lalu dengan tujuan Pilipina melintasi Perairan Indonesia. Namun sampai di sekitar Laut Arafura, kapal yang diawaki sendiri oleh Anthony Corbin dilaporkan menabrak karang di sekitar Pulau Habe. Akibatnya, kapal berukuran 6x14 meter tersebut karam. Anthony Corbyn sendiri selamat dari Kejadian tersebut. (ulo/nan)

Cenderawasih Pos

FOTO:MUSLIMIN/CENDERAWASIH POS

Kapolsek KP3 Udara Polres Jayawijaya Ipda R L Tahapary memperlihatkan barang bukti berupa 192 botol Vodka yang berhasil diamankan di ruang kerjanya, Senin (12/7). Menny, Yupri Yikwa dan Therry adalah Tim Penjaringan Balon Bupati Kabupaten Lanny Jaya saat bertandang ke redaksi Cenderawasih Pos, Senin malam kemarin

PRAKIRAAN CUACA RONALD MANURUNG/CENDERAWASIH POS

Tim Penjaringan Serahkan Berkas Balon Bupati Lanny Jaya 7 Balon Bupati Resmi Berkasnya Diserahkan ke Tim Desk Pilkada Provinsi Papua JAYAPURA – Setelah Tim Penjaringan bakal calon (Balon) Partai Demokrat Kabupaten Lanny Jaya bekerja keras dalam rangka melakukan penjaringan, mulai dari pembukaan pendaftaran hingga penutupan 26 Juni 2010 lalu, resmi yang telah mendaftar sebanyak 7 orang balon. Setelah melalui pendaftaran itu, berkas 7 orang balon tersebut secara resmi juga telah diserahkan kepada Tim Desk Pilkada DPD Partai Demokrat Provinsi Papua, Senin (12/7) kemarin. Demikian diungkapkan Ketua Tim Penjaringan Balon Bupati, Yupri Yikwa didampingi 2 orang anggota tim yaitu Menny dan Therry saat bertandang ke redaksi Cenderawasih Pos, Senin malam kemarin. Dikatakan, berdasarkan surat DPC Partai Demokrat Kabupaten Lanny Jaya No 09/SP/DPC-PD/Kab. LJ/VI/2010 perihal surat pengantar persyaratan bakal calon bupati kepada Tim Desk DPD Partai Demokrat Provinsi Papua. ”Untuk itu, lanjutnya, berdasarkan hasil seleksi yang memenuhi persyaratan sebanyak 7 orang calon kemudian persyaratan itu telah diusulkan ke Tim Desk Pilkada DPD Partai

Demokrat Provinsi Papua,”ungkapnya. Ketujuh calon itu diantaranya, Nius Kogoya, S.Th, Befa Yigibalom, SE, M.Si, Drs. Menetha Kogoya, Drs. Wiklif Wakerwa, Biriur Wenda, S.Pd, One Wakur, S.Sos, M. Kes dan Drs. Nikolaus Wenda. ”Berkas ketujuh calon ini telah kami serahkan ke Tim Desk Pilkada untuk dilakukan verifikasi berkas yang mana selanjutnya akan diperiksa kelengkapan berkas itu kemudian kalau memang ditemukan kekurangan berkas maka akan dilengkapi kembali,”tukasnya. Nantinya setelah melalui verifikasi yang dilakukan Tim Desk Pilkada maka selanjutnya Tim 9 yang terdiri dari DPP, DPD, DPC akan memanggil 7 orang calon tersebut untuk memaparkan visi dan misinya, diuji, dilihat perkembangan politiknya kemudian akan diputuskan dengan rekomendasi untuk siapa yang bakal maju. ”Jadi semua tahapan yang kami lakukan sudah jelas hingga penyerahan berkas ke tingkat Tim Desk kemudian selanjutnya ke Tim 9 untuk diberikan rekomendasi,”imbuhnya. Lebih jauh diungkapkannya, pihaknya bersama pengurus lainnya di DPC Partai Demokrat Lanny Jaya berharap supaya yang nantinya berhak maju dan mendapatkan rekomendasi dari Tim 9 maka supaya sesuai dengan keinginan seluruh pengurus, kader dan masyarakat Lanny Jaya.(nal/nan)

WAMENA-Sebanyak 192 botol minuman beralkohol jenis Vodka berhasil diamankan oleh anggota KP3 Udara Polres Jayawijaya. 129 botol vodka ukuran 250 ml tersebut ditemukan anggota KP3 Udara Polres Jayawijaya ketika memeriksa barang atau paket yang dilakukan secara rutin di Bandar Udara (Bandara) Wamena, Sabtu (10/7). Kapolres Jayawijaya AKBP I Gede Sumerta Jaya SIK melalui Kapolsek KP3 Udara Wamena Polres Jayawijaya Ipda Ramond Riklof Leifot Tahapary saat dikonfirmasi membenarkan adanya penahanan minuman keras jenis vodka yang dikirim dari Jayapura. “Sabtu sekitar pukul 15.40 Wit, seperti biasa anggota melakukan pengecekan terhadap barangbarang baik yang di bawah penumpang maupun lewat kargo, dari hasil pemeriksaan secara manual tersebut anggota menemukan 2 cool box berisi minuman keras jenis Vodka ukuran 125 ml yang dikirim melalui pesawat Boeing milik Trigana Air,” jelas Kapolsek Tahapary kepada Cenderawasih Pos di ruang kerjanya, Senin (12/7). Dikatakan, 192 botol Vodka tersebut dikemas dalam 2 kotak

atau cool box yang biasa digunakan untuk menyimpan ikan atau ayam, dimana masingmasing cool box terdapat 96 botol Vodka yang dibungkus rapi. Untuk mengelabui petugas lanjut Ipda Thapary, ditengah cool box pengirim memasukkan karton kosong, sehingga beratnya sama dengan berat ayam atau ikan dan botolnya tidak bunyi. Mengenai pemiliknya, Ipda Thapary mengungkapkan, jika bagian atas cool box tertulis nama Ibu Ida, namun setelah melakukan pengecekan nama tersebut tidak ada, sehingga diduga kuat jika nama tersebut hanya untuk mengelabui petugas. “Nama di cool box sama dengan nama yang tertulis pada manifes yaitu Ibu Ida, tetapi nama pengirim dan alamat ibu Ida tidak tertulis, sehingga kami anggap jika nama tersebut hanya untuk mengelabui petugas, sedangkan 192 botol Vodka ini sampai sekarang tidak ada yang mengaku itu barangnya,”pungkasnya. Langkah selanjutnya, Kapolsek Tahapary mengungkapkan, barang bukti 192 botol tersebut akan disimpan dan akan dimusnahkan. “Kami akan tetap mengecek siap pemilik barang memabukkan ini, karena barangnya dikirim dari Jayapura (Sentani), kami telah berkoordinasi dengan petugas di Bandara Sentani untuk mengetahui yang mengirim barang ini,”pungkasnya. (lmn/nan)

Komisi III Akan Panggil Pihak Dinas P dan P Biak Numfor Terkait Tingginya Uang Pangkal Sekolah BIAK-Kebijakan sejumlah sekolah untuk melakukan pungutan sebagai uang pangkal merupakan kewenangan sekolah tersebut masing-masing. Hanya saja dari sejumlah informasi disebutkan kalau ada beberapa sekolah yang ada di Kabupaten Biak Numfor pungutan uang pangkal itu dinilai cukup memberatkan siswa baru karena terlalu tinggi. Dimana rata-rata nilai yang akan dibebankan kepada siswa/ I baru sebagai uang pangkal bervariasi besarnya relative namun ada yang mencapai Rp 2,8 juta. Kondisi tingginya uang pangkal tersebut nampaknya juga tak luput dari perhatian anggota DPRD Kabupaten Biak Numfor. Terkait dengan adanya sejumlah sekolah yang diduga malakukan pungutan uanga pangkal cukup besar itu, maka Komisi III DPRD Kabupaten Biak Numfor rencananya akan mengundang pihak Dinas Pendidikan dan Pengajaran, Kepala Sekolah (Kepsek)

dan pihak terkait. “Informasinya kami sudah dengar, bahkan ada orang tua siswa baru yang mengeluh ke kami karena uang pangkal di sejumlah sekolah itu dinilai cukup berat. Bahkan ada sampai Rp 2,8 juta per siswanya untuk uang pangkal yang diharuskan dibayar,” ujar Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Biak Numfor Drs Yusuf Brabar, MM kepada wartawan di kantornya, kemarin. “Nah terkait dengan itu, maka kami akan memanggil pihakpihak terkait untuk memberikan klarifikasi. Sebab setahu kami ada edaran Gubernur Provinsi Papua tidak melakukan pungutan lagi. Atau memamg apakah ada alasannya, ya nanti dilihat dalam hearing dengan mereka,” lanjutnya lagi. “Kalau soal pungutan ini sebenarnya tidak sama, tergantung kemampuan ekonomi orang tuanya. Ya kalau orang tuanya tidak kerja maka tidak bisa disamakan denganyang siswa orang tuanya kepala dinas,” tandas salah satu orang tua siswa baru yang tidak mau dikorankan namanya.(ito/nan)

Bincang-bincang Dengan Kepsek SMAN I Merauke, Maria Goretti Letsoin Tentang Penerimaan Siswa Baru SUMBER: BALAI BESAR BMKJ WILAYAH V JAYAPURA

Siapkan 1 Kelas Akselerasi Khusus Putera Papua Berprestasi Mulai tahun ajaran 2010/ 2011 ini, SMA Negeri I Merauke telah menyiapkan 1 kelas khusus bagi anak-anak putera-puteri Papua. Namanya, kelas Akselerasi Putera-Puteri Papua berprestasi. Seperti apa kelas Akselerasi ini? Laporan Yulius Sulo, Merauke SMAN I Merauke yang terletak di Jalan Pendidikan Merauke, merupakan sekolah favorit bagi lulusan SMP setiap tahunnya. Tak heran, pada tahun ajaran baru ini, tidak kurang dari 600 lulusan SMP mendaftar di sekolah tersebut. Namun yang ikut testing masuk

hanya 501 sedangkan siswa lainnya ikut testing di sekolah lain. Dari 501 yang ikut testing tersebut hanya 314 yang dinyatakan lulus untuk 9 rombongan belajar (kelas) yang diumumkan, Senin (12/7) kemarin. Kepala Sekolah SMAN I Merauke, Dra Maria Goretti Letsoin, M.Pd, ketika ditemui Cenderawasih Pos di ruang kerjanya mengatakan, dari 314 yang diterima tersebut, 118 lainnya merupakan putera puteri Papua. ‘’Kita ingin terima semua tapi kita terbatas pada ruang. Karena setiap ruangan hanya maksimal 35 orang,’’ tandasnya. Karena itu, dia meminta kepada yang lulus dalam test tersebut untuk mencari sekolah lain yang masih membuka pendaftaran. Sementaradari9ruanganyangditerima itu, jelas Maria Letsoin, pada tahun ini pihaknya telah membuka 1 kelas akselerasi khusus putera-puteri Papua yang berprestasi. ‘’Dari 118 putera-puteri Papua yang lulus itu, kita pilih 32

YULIUS SULO/ CEPOS

Dra Maria Goretti Letsoin, M.Pd.

orang untuk masuk ke 1 kelas akselerasi atau kelas eksekta,’’ terangnya. Menurutnya, siswa putera-puteri yang masuk ke dalam kelas akselarasi tersebut khusus anakanak Papua yang berprestasi. Mereka telah diseleksi sejak SMP dengan prestasi. ‘’Kelas khusus ini, penguatannya pada jurusan mata pelaja-

ran matematika, IPA, Bahasa Inggris dan Teknologi Informasi dan Komunikasi,’’ terangnya. Tujuan dari kelas khusus ini, sambung Maria, untuk mendapatkan sumber daya PuteraPuteri Lokal yang berprestasi yang telah banyak diraih puteraputeri lokal Papua selama ini.

Menurutnya, program tersebut selaras dengan program yang dibuat oleh Provinsi. Karena itu, dia berharap, kelas akselarasi khusus putera-puteri Papua tersebut mendapat dukungan dari Pemerintah Provinsi Papua maupun KabupatenMerauke.Sebab,anak-anak putera-puteri Papua yang masuk dalam kelas khusus tersebut akan mempunyai waktu belajar yang cukup panjang dibanding kelas reguler lainnya. Sebab, setelah jam pelajaran usai, anak-anak tersebut akan diberi tambahan waktu untuk penguatan pada mata pelajaran IPA, Matematika, Bahasa Inggris dan TIK. ‘’Jadi kemungkinan nanti mereka baru pulang sekitar jam 5 sore. Tentunya, mereka butuh makan dan minum selama berada di sekolah. Sehingga kita harap, pemerintah baik provinsi maupun kabupaten bisa membantu. Proposal sudah kita siapkan untuk kita ajukan ke Pemerintah,’’ terangnya. (*)


Cenderawasih Pos

Selasa, 13 Juli 2010

LINTAS PAPUA

13

BIAK Kadis PU: Tahun ini Tidak Ada Lagi Jalan Berlubang di Wilayah Kota KEPALA Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Biak Numfor Markus Masnembra, SH, MM mengatakan bahwa semua jalan-jalan yang mengalami kerusakan selama ini, khususnya jalan yang di seputar wilayah kota pada tahun anggaran 2010 ini tetap akan mendapat perhatian serius dalam kegiatan pemeliharaan. “Ya, kami akan upayakan supaya kalau jalan di semua jalanjalan yang ada di wilayah kota dalam waktu dekat tidak ada lagi kerusakan ditemui. Program ini sudah kami sikapi dalam tahun anggaran 2010, diupayakan dalam waktu yang dekat kegiatan perbaikannya telah dilakukan,” ujarnya saat dicegat Cenderawasih Pos di Kantor Bupati Biak Numfor, kemarin. Pemeliharaan jalan di wilayah perkotaan, khususnya jalan berlumbang akan menjadi perhatian khusus pihaknya. Kebijakan itu diambil karena salah satu ukuran kemajuan pembangunan juga tidak terlepas dari sejauh mana kondisi infrastruktur jalan raya sebagai sector pendukung dalam sector pembangunan lainnya. (ito/nan)

FIKTOR PALEMBANGAN/CENDERAWASIH POS

Puluhan warga saat menggelar aksi unjuk rasa tuntut ganti rugi tanah di Bandar Udara Frans Kaisiepo, Jumat pekan kemarin.

Puluhan Warga Gelar Unjuk Rasa di Bandara Frans Kaisiepo Tuntut Ganti Rugi Tanah

WAMENA Pembuatan KK dan KTP Dipusatkan di Kantor Capilduk SESUAI dengan surat keputusan (SK) Bupati Jayawijaya Nomor 282 tahun 2009 tentang pedoman penyelenggaraan pelayanan penerbitan Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP) berbasis Nomor Induk Kependudukan (NIK) tertanggal 22 Desember 2009, maka pelayanan pembuatan KK dan KTP masyarakat Jayawijaya tidak lagi di masing-masing kantor distrik, melainkan di Kantor Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Jayawijaya. Demikian ditegaskan Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Jayawijaya Drs Hamid OS Aritonang kepada Cenderawasih Pos di ruang kerjanya, Senin (12/7). “Sesuai dengan UU Nomor 23 tahun 2006, setiap warga Negara Indonesia harus memiliki KTP dan KK yang berbasis NIK, dengan jangka waktu sampai 2011,”tegasnya. “Memang di Jayawijaya ada keterlambatan, kami baru melayani pertengahan Juni lalu, ini dikarenakan alat yang digunakan rusak dan baru diganti dengan alat baru,”imbuhnya. Soal biaya administrasi Aritonang mengungkapkan, sesuai dengan Peraturan Daerah (Perda) nomor 24 tahun 2002 dan Perda Nomor 12 tahun 2008, maka untuk pengurusan KK biayanya Rp 20 ribu dan KTP Rp 20 ribu. (lmn/nan)

Warga Korban Gempa di Yapen Mulai Diserang Ispa Dari Hasil Pelayanan Tim Medis Asal Kabupaten Jayapura YAPEN- Warga di Kabupaten Kepulauan Yapen dan sekitarnya yang terkena gempa bumi 16 Juni lalu, kini mulai diserang penyakit Ispa (impeksi saluran pernapasan akut). Hal ini disampaikan oleh salah satu anggota tim dokter sukarelawan dari Kabupaten Jayapura Mervin Yakarimilena lewat Handphonenya, petang kemarin. “Ya, dari hasil penanganan terhadap warga di Kabupaten yapen, tepatnya di Distrik Kepulauan Ambai dan Distrik Angkaisera, penyakit Infeksi saluran pernafasan (Ispa) adalah penyakit yang paling banyak dikeluhkan masyarakat,”tukasnya. Khusus untuk Distrik Kepu-

lauan Ambay dalam 2 hari pelayanan medis secara gratis yang diberikan oleh tim peduli bencana asal Kabupaten Jayapura penderita Ispa mencapai 150 orang dari dari total pasien yang mendapatkan pelayanan gratis yang totalnya mencapai 329 pasien. Sementara penyakit lainnya adalah diare, serta reumatik atritis, penyebabnya, kata, Dokter yang kesehariannya bertugas di ruang ICU RSUD Yowari itu khusus untuk gangguan kesehatan Reumatik Atritis bisa disebabkan oleh beberapa hal, yang pertama adalah dampak kepanikan warga saat berusaha menyelamatkan diri dan berbenturan dengan benda keras pasca gempa tersebut. “Pengobatannya sendiri kami sudah berikan obat, jika parah kami langsung lakukan rujukan ke RSUD Terdekat.”tuturnya.(cak/nan)

Menyediakan Berbagai Macam Pakaian Batik Khas Papua * Batik Sutra * Batik Tulis * Batik Cetak yang berkualitas Menerima Pesanan Seragam Kantor & Sekolah CABANG JAYAPURA: - Ruko Baru Depan Gelael Jl. Halmahera Telp. 523489 - Jl. Samudera Maya No. 36 (Blkng pompa bensin) Dok V Bawah jayapura Telp. 533929 CABANG KOTARAJA : Jl. Raya Abepura Kotaraja (Depan Kantor Kehutanan) Telp. 582335 CABANG SENTANI : Telp. 593521

FIKTOR PALEMBANGAN/CENDERAWASIH POS

Ortis, salah satu anak yang mengangkat galon lalu diletakan ke atas dispenser yang di rumahnya, di Biak, kemarin. Guna memberikan jaminan terhadap kesehatan air galon isi ulang maka Disperindag Kabupaten Biak Numfor melarang penitipan air galon di kios dan toko, khususnya yang tak miliki izin dari Depkes.

Disperindag Perketat Pengawasan Penitipan Air Galon Isi Ulang BIAK-Maraknya penitipan air galon isi ulang di sejumlah toko dan kios mulai mendapat perhatian serius Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag)Kabupaten Biak Numfor. Penitipan air galon isi ulang yang diduga dilakukan sejumlah para pengusaha kini telah mendapat pengawasan sangat ketat. Pasalnya, sejumlah air galon yang dititipkan tersebut tidak memiliki izin dari Departemen Kesehatan (Depkes) dan instansi terkait lagi sehingga tidak ada jaminan untuk bertahan beberapa hari kedepan. Terkait dengan itu, maka hingga saat ini pigak Disperindag Kabupaten Biak Numfor masih melakukan pelarangan terhadap penitipan air galon isi ulang di sejumlah toko, kios dan tempat penjualan lainnya. Khususnya lagi bagi tempat usaha air galon isi ulang yang belum memiliki standar izin dari Depkes.

“Sampai saat ini kami tidak mengizinkan air galon isi ulang di kios-kios ataupun di toko, jika ada yang kami temui maka tentu saja langsung diamankan. Kebijakan ini tentunya terkait dengan perizinan sebagai salah satu syarat dilakukannya penitipan air galon tersebut dalam jangka waktu tertentu,” ujar Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Biak Numfor Abdul Kahar , SE, MM kepada Cenderawasih Pos, kemarin. Larangan itu dilakukan karena dikuatirkan karena jaminan kesehatan terhadap air galon yang dititip itu dikuatirkan menganduk bakteri jika waktunya sudah berhari-hari. Hal itu, lanjut Kahar, karena tidak ada jaminan terhadap air galon yang dititipkan itu akan laku dalam satu atau paling lama dua hari. Sebab kalau waktunya sudah diatas tiga hari maka sudah tidak ada jaminan tentang air galon yang dititipkan itu apakah masih sehat atau tidak.(ito/nan)

KPU Mambra Dapat Suntikan Dana Rp 16 M JAYAPURA– Ketua KPUD Mamberamo Raya, Klemens Sineri, mengatakan bahwa dana yang disiapkan oleh Pemerintah Kabupaten Mamberamo Raya, sebesar Rp 16 Miliar, sehingga pihaknya siap melaksanakan pesta demokrasi Pemilukada tahun ini. “Masalah dana tidak ada kendala, sebab ada perhatian dari pemerintah daerah.” jelas Sineri, kepada wartawan di Abepura, kemarin. “Yang dijawab hanya Rp 16 Miliar dari total Rp 23 miliar yang diajukan,” lanjutnya. Secara prinsip masih kurang, katanya, sebab putaran pertama

harus butuh dana sebesar Rp 19 miliar, karena kondisi medan di Mamberamo Raya yang terbilang cukup beresiko dan terpencil. “Karena itu, kami gunakan dana Rp 15 miliar untuk putaran pertama dan Rp 1 miliar di putaran kedua,” sambungnya. Ia menambahkan untuk putaran kedua butuhkan dana Rp 1 miliar, karena hanya butuh percetakan formulir surat suara dan daftar calon. “Jadi tidak lagi membayar honor karena sudah terhitung sejak 8 bulan proses tahapan berjalan di putaran pertama,” ucapnya. “Dulu kalau Pemilihan Pres-

dien (Pilpres) dan pemilu legislative, semua dananya dari pusat, tetapi sekarang dibebankan ke APBD pemerintah daerah,” tambahnya. Informasi yang diterima bahwa terkait proses tahapan Pemilukada di Mamberamo Raya, yakni terdapat dua pasangan calon yang lolos dari 6 calon yang mendaftar. Pasangan calon yang maju masing-masing bakal calon (balon) bupati Dorinus Dasinapa AKS S.Sos dan Wakil Bupati, dr Markus L Siganna’ S.pB. Serta Balon Bupati Demianus Kyeuw-Kyeuw dan Wakil Bupati, Roby Rumansara.(cak/nan)

KINI HADIR DI KOTA JAYAPURA

PENGOBATAN KHUSUS ALAT VITAL PRIA DAN WANITA PALING SPEKTAKULER...!!! MENGATASI BERBAGAI MACAM PROBLEM KEJANTANAN

Buka Setiap Hari 08.00 - 22.00 Aa Hidayat UKURAN YANG DIPILIH Panjang 15 cm 16 cm 17 cm 18 cm 20 cm Besar / Diameter 3 cm 3,5 cm 4 cm 4,5 cm 5 cm Praktik : Hotel Mulia Idaman Lt. 2, Kamar No. 120 Jalan Raya Abepura no. 12 Entrop Jayapura HP : 081344311226

KHUSUS PRIA - Menambah ukuran besar panjang - Mengobati keras kuat dan tahan lama - Meluruskan alat vital yang bengkok - Mengembalikan yang loyo jadi perkasa KHUSUS WANITA - Membesarkan dan mengencangkan payudara - Mengobati keputihan dan kanker rahim - Gurah Vagina jadi kayak perawan kembali - Membuka aura kecantikan ALIRAN KEBATINAN - Pasa susuk emas dan berlian - Tambah disayang pasangan - Ingin punya keturunan

Bergaransi Hasil Ditempat Tanpa Efek Samping

BIAK-Puluhan warga Jumat (9/7) pekan kemarin melakukan aksi unjuk rasa di Bandar Udara Frans Kaisiepo Biak. Massa tersebut memegang spanduk dan sejumlah pamplet yang menuntut ganti rugi tanah kawasan bandara yang memiliki panjang landasan pacu kurang lebih 3,800 meter tersebut. Mereka menilai bahwa pihak PT Angkasa Pura I sebagai pengelola kawasan bandara itu harus bertanggung jawab atas ganti rugi tanah tersebut. Memang berlangsung aman, namun keberadaan massa ini memang mengundang perhatian serius di kawasan seputar bandara. Bahkan unjuk rasa yang sudah berjalan aman nyaris ricuh ketika ada seorang ibu berteriak merasa tidak setuju dengan aksi unjuk rasa itu. Terpancing dengan teriakan salah satu ibu tersebut, massa dengan spontan akan melakukan pengejaran, namun karena dihalau petugas keamanan akhirnya suasanapun kembali tenang. Koordinator pengunjuk rasa, Dance Rumaropen, yang sempat bernegosiasi dengan pihak PT Angkasa Pura I Biak setelah unjuk rasa berlangsung kurang lebih 2 jam meminta massanya untuk membubarkan diri. Itu setelah tuntutan ganti rugi tanah terhadap pihak PT Angkasa Pura I Biak disampaikan langsung ke

General Manager PT Angkasa Pura I Biak Eduar Merino dan rencananya akan ditindak lanjuti. “Kami kembali mempertanyakan sejauh mana komitmen dalam pembayaran ganti rugi tanah kami yang digunakan sebagai Bandara Frans Kaisiepo Biak ini, namun pihak PT Angkasa Pura I Biak menyatakan telah menyampaikannya ke Pemerintah Kabupaten Biak Numfor dan akan kembali dipertanyakan. Ya, dengan adanya etikat baik untuk membayarnya itu yang akan kami tunggu,” tandas Dance Rumaropen. Sementara itu General Manager PT Angkasa Pura I Biak Eduar Merino mengatakan bahwa pihaknya soal ganti rugi itu semuanya diserahkan ke pihak Pemerintah Kabupaten Biak Numfor. “Kalau soal pembayaran atau ganti rugi tanah itu semuanya kami serahkan ke pihak Pemda Biak Numfor dan itu telah kami sampaikan,” ujarnya kepada Cenderawasih Pos saat dikonfirmasi disela-sela berlangsungnya unjuk rasa. Tentang ganti rugi itu, para pengunjuk rasa belum menyebutkan pasti tentangangkanya, namun dikabarkan kalau nilainya yang dituntut sebagai ganti rugi tanah disebut-sebut rutusan meliar rupiah. “Kalau soal berapa pastinya ganti rugi yang kami tuntut angka pastinya tentunya perlu bicarakan,” tandas Dance Rumaropen.(ito/nan)

YULIUS SULO/CENDERAWASIH POS

Kepala Bappeda Merauke Drs Daniel Pauta dan jajarannya saat rapat dengar pendapat dengan DPRD, Jumat (9/7). Pemanggilan Kepala Bappeda tersebut terkait alokasi dana Otsus yang masih minim untuk pendidikan.

Seriusi Alokasi Dana Otsus, DPRD Merauke Panggil Kepala Bappeda MERAUKE- Guna menseriusi pengalokasian dana Otsus untuk bidang pendidikan, DPRD Merauke memanggil Kepala Bappeda Kabupaten Merauke Drs Daniel Pauta dan jajarannya, Jumat pekan kemarin. Dalam rapat dengar pendapat (RDP) tersebut Wakil Ketua II DPRD Merauke Mathius Liem Gebze, SH mengatakan, selama ini dewan menemukan banyak masalah misalnya masih ada masyarakat yang belum mendapatkan perhatian secara serius dibidang pendidikan. Akibatnya, banyak yang harus putus ditengah jalan karena ketiadaan biaya. “Kita harapkan, mulai tahun anggaran 2011 mendatang, dana Otsus yang diterima dialokasikan lebih besar untuk pendidikan terutama untuk membiayai anakanak putera asli Papua. Bukan berarti mengabaikan saudara-saudara yang lain,’’ kata Mathius Liem. Sementara, Moses Kaibu dari Fraksi A yang membidang pendi-

dikan, meminta agar dana Otsus yang diterima setiap tahunnya diarahkan untuk pendidikan, bukan pembangunan fisik. ‘’Saya harapkan agar dana Otsus ini lebih diarahkan untuk membangun SDM Papua lewat pendidikan,’’ harapnya. Sementara itu, Anggota DPRD lainnya, Lukas Patraw mengharapkan mulai tahun 2011, Otsus yang diterima Kabupaten Merauke untuk direncanakan dan dibahas bersama dengan pihak legislatif. Pasalnya, dia menilai selama ini dana Otsus tersebut baru dibicarakan dengan dewan setelah ditetapkan, sehingga sama saja dengan mubazir. Sementara itu, Kepala Bappeda Kabupaten Merauke, Drs Daniel Pauta, mengaku menyambut baik masukan para wakil rakyat tersebut.‘’Untukkede pan,ka lau seperti memberikan porsi yang lebih besar untuk pendidikan dan kesehatan, tidak keberatan. Tinggal nanti kita menentukan siapa yang berhak menerimanya,’’ katanya. (ulo/nan)

Klinik Pengobatan Tradisional Alat Vital Paling Ampuh Ditangani langsung AA Wawan dari Banten Mengobati berbagai keluhan seksual pria & wanita Pria: Ejakulasi Dini, Lemah Syahwat, Impotensi, Kurang Gairah, Menambah ukuran besar, Panjang, keras, kuat, & tahan lama Insyaallah Bisa dirasakan ditempat dalam waktu 25 menit

Dijamin tidak ada efek samping (permanen)

Besar

3,0 3,3 3,5 4,3

Panjang

15 cm s/d 21 cm

4,5

Wanita: mengencangkan & membesarkan payudara, keputihan & keluhan lainnya. Juga melayani & mengobati pemasangan susuk, guna untuk membuka aura wajah, memancarkan cahaya agar lebih cantik, tampan, jodoh, karir, jabatan, buang sial, pagar diri, pelet pengasihan, pelaris dagang, merukunkan rumah tangga, kencing manis, bati ginjal, asam urat & ketergantungan narkoba. Buka praktek Setiap hari jam 08.00 - 22.00 WIT "Hari libur tetap buka" Alamat Praktek - Hotel Solo Biak Jl. Wolter Monginsidi N0.4 Hubungi 081248278044, 081372627774


M E T R O

SENTANI

Cenderawasih Pos Selasa, 13 Juli 2010

14

BERITA SENTANI, KEEROM DAN SEKITARNYA

Enam Pasang Cabup Keerom Resmi Ditetapkan

SENTANI

DOK/CEPOS

AKP Ridwan

Dianiaya, Warga BTN Purwodadi Patah Tangan SENTANI-Seorang pemuda bernama Rudolf (25) warga BTN Purwodadi, Distrik Sentani Kota terpaksa harus menjalani perawatan intensif di RSUD Yowari. Korban mengalami patah tulang tangan kanannya akibat dikeroyok oleh sejumlah orang yang tidak dikenalnya di depan rumahnya, Minggu (11/7) dini hari sekitar 02.00 WIT. Kapolres Jayapura AKBP Matius D Fakhiri, SIK melalui Kasat Reskrim AKP Ridwan saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Mengingat laporannya baru diterima kata Kasat, sehingga kasus ini masih dalam penyelidikan lebih lanjut. “Yang pasti kasus ini tetap akan diusut dan kami akan memanggil saksi-saksi,”ujarnya kepada Cenderawasih Pos, kemarin. Mengenai kejadiannya, Kasat menjelaskan, sesuai keterangan korban peristiwa ini bermula dari adanya suara ribut-ribut didepan rumahnya yang cukup menganggu ketenangan korban dan keluarganya.Selanjutnya, korban berinisiatif keluar rumah untuk melihat suara gaduh itu, ternyata suara gaduh itu berasal dari pelaku yang sedang mabuk. Sehingga saat itu juga, korban mendekati pelaku untuk menasehatinya agar tidak membuat keributan didepan rumahnya. Namun, justru pelaku tidak terima dengan nasehat korban, saat itu juga para pelaku langsung mengeroyoknya. Tidak cukup disitu, para pelaku juga melempari rumah korban hingga kaca jendelanya hancur. (mud/tri)

KEEROM- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Keerom akhirnya menetapkan secara resmi enam pasang calon bupati dan wakil bupati yang berhak ikut dalam Pemilukada periode 20102015 Kabupaten Keerom.Penetapan hasil seleksi bakal calon menjadi calon tetap tersebut berdasarkan hasil pleno KPU Keerom di Aula DPRD Keerom, Arso, Senin (12/7) siang. Dari hasil pleno tersebut,KPU Keerom telah meloloskan semua bakal calon yang telah mendaftar sebelumnya.Dengan rincian empat pasangan calon dari usungan Parpol dan koalisinya, dan dua pasangan dari jalur perseorangan. Pasangan Drs. Celsius Watae dan Marsudi, SE, MM yang sebelumnya diusung oleh koalisi enam partai pendukung, yaitu Golkar, PDP, PNI Marhaenisme, PBR, Gerindra, dan PDI Perjuangan. Meski sebelumnya, salah satu parpol pendukungnya yaitu Partai Demokrasi Pembaharuan (PDP) yang ikut serta dinyatakan tidak lolos verifikasi faktual, tetapi pasangan ini, memiliki rekapitulasi rincian persentase perolehan suara sah Parpol pendukung yang ada di DPRD Keerom dengan suara 50 persen dari total perolehan suara pada hasil Pemilu Legislatif 2009 lalu.

Untuk pasangan Yohannes Tawa, S.Ag dan Widodo Budi Priyono, S.Pd, didukung koalisi 15 Parpol pendukung, yaitu: PPRN, PMB, PKDI, PPI, PPD, Patriot, Pelopor, P. Buruh, P. Kedaulatan, PPIB, PKPB, PNBKI, PKNU, PDS, dan Hanura. Secara total baik verifikasi administrasi dan faktualnya lolos dengan total rincian rekapitulasi perolehan suara sah dari Parpol pendukung sebanyak 18,31 persen. Untuk pasangan Yusuf Wally, SE, MM dan Muh. Markum, SH, dari total dukungan koalisi 4 Parpol, yaitu: Demokrat, PKS, PBB, dan PAN. Secara total verifikasi administrasi dan faktualnya lolos dengan total rincian perolehan suara sah dari Parpol pendukung sebanyak 35 persen. Untuk pasangan terakhir dari usungan parpol, pasangan Piter G.Gusbager,S.Hut dan Nikolas Laly, SH, yang diuntungkan dari hasil dukungan PDP yang dinyatakan KPU Keerom sebagai pengurus yang sah memiliki suara sah sebanyak 15 persen. “Untuk dukungan Parpol maupun kolisinya minimal harus lolos verifikasi administrasi dan faktual dengan mengantungi 15 persen suara sah,” ujar Ketua KPU Drs. Aloysius Renwarin, SH, saat ditemui usai rapat Pleno, (12/7). Selain empat pasangan calon dengan dukungan Parpol, dua pasangan calon lain

dari jalur perseorangan juga dinyatakan lulus. Yaitu, pasangan Drs. Charles Tafor dan Drs Nathan Bonay,M.Si dan pasangan Drs. Billy W. Jamlean dan Nahor Sibiar. Untuk pasangan Charles Tafor dan Nathan Bonay kendati dalam verifikasi faktual sebanyak 1.351 suara dukungan suara dinyatakan tidak sah, namun dengan bekal sisa suara yang dianggap sah sebanyak 4.170 suara dari tujuh wilayah distrik yang ada (total suara dalam pendaftaran sebelumnya 5.521 suara) dianggap lolos. Sedangkan untuk pasangan Billy dan Nahor yang sebelumnya kencang beredar isu tidak bakal lolos, ternyata juga lolos. Dengan jumlah hasil suara yang telah lolos verifikasi faktual sebanyak 3.646 suara sah dari tujuh distrik yang ada, meskipun 265 suara sah sebelumnya dinyatakan batal KPU Keerom lantaran tidak lolos verifikasi (dalam pendaftaran dimasukan 3.911 suara pendukung). Menurut Ketua KPU Keerom, pasangan tersebut dinyatakan lolos setelah berhasil melewati syarat jumlah suara dukungan sah minimal sebanyak 3.623 suara atau kisaran 6,5 persen dari total penduduk yang terdata dari tujuh distrik di Keerom sebanyak 55.731 orang. Dalam kesempatan itu Ketua KPU Keerom,

DAFTAR PASANGAN CALON BUPATI DAN WAKIL BUPATI KEEROM PERIODE 2010-2015 1. Drs Celsius Watae-Marsudi, SE, MM didukung Golkar, PNI Marhaenisme, PBR, Gerindra, dan PDI Perjuangan 2. Yohannes Tawa, S.Ag -Widodo Budi Priyono didukung PPRN, PMB, PKDI, PPI, PPD, Patriot, Pelopor, P. Buruh, P. Kedaulatan, PPIB, PKPB, PNBKI, PKNU, PDS, dan Hanura. 3. Yusuf Wally, SE, MM - Muh. Markum, SH didukung Demokrat, PKS, PBB, dan PAN 4. Piter G.Gusbager,S.Hut dan Nikolas Laly, SH, didukung PDP 5. Drs. Charles Tafor - Drs Nathan Bonay,M.Si Jalur Perseorangan 6. Drs. Billy W. Jamlean dan Nahor Sibiar Jalur Perseorangan

Draf Raperda Pemberdayaan Kampung Akan Dilakukan Uji Publik SENTANI-Kabag Administrasi Kemasyarakatan Setda Kabupaten Jayapura Ted Mokay, S.Sos, MM mengungkapkan, pembahasan draf/rancangan peraturan daerah (Raperda) Pemberdayaan Kampung saat ini sudah selesai, dan saat ini draf tersebut tinggal menunggu dilaksanakannya uji publik. Sesuai rencana, pelaksanaan uji publik akan dilaksanakan tahun ini juga, namun hal itu sangat tergantung kondisi kemampuan anggarannya. “Harapan kami lebih cepat dilakukan uji publik lebih baik supaya drafnya bisa segera diajukan ke pihak legislatif untuk dilakukan pembahasan lebih lanjut,”ujar Ted Mokay kepada Cenderawasih Pos di ruang kerjanya, kemarin. Menurut Ted, seharusnya pembahasan rancangan draf dan uji publik sudah harus tuntas pada 2009 lalu, namun karena dari hasil pembahasan di tingkat internal SKPD bersama Prof WIM Poli, Guru Besar Universitas Hasanuddin (Unhas) mengalami perubahan, sehingga drafnya harus kembali dilakukan perbaikanperbaikan. Dengan telah selesai pembahasan draf raperda ini, pihaknya optimis tahun depan, Kabupaten Jayapura sudah memiliki Perda Pemberdayaan Kampung sebagai payung hukum ADK. “Perda Pemberdayaan Kampung ini nanti akan menjawab kekhawatiran masyarakat bahwa bila terjadi pergantian kepala daerah/Bupati di Kabupaten Jayapura juga melahirkan kebijakan baru, ”tandasnya. (mud/tri)

KEEROM Kegiatan Pramuka Diminta Ditingkatkan KEEROM-Kegiatan kepramukaan di wilayah Keerom yang selama ini sudah dipandang cukup baik, diharapkan bisa ditingkatkan hingga ke tingkat ranting dan Gudep lagi. Sebab sebagai kegiatan positif yang banyak memberikan manfaat juga dipandang strategis dalam membantu penyiapan generasi muda. Demikian disampaikan oleh Sekda Kabupaten Keerom Drs. Yerry F Dien, mewakili Bupati saat menyambut kedatangan rombongan Kwarcab Keerom yang baru tiba usai mengikuti Jambore Daerah tingkat Provinsi Papua, di Aula Kantor Bupati, Senin (12/7). Menurutnya apa yang sudah didapatkan oleh peserta Pramuka Keerom dari hasil Jambore daerah tersebut harus selain bisa ditularkan unsur positifnya juga harus bisa menjadi pemicu semangat yang lebih pada rekan-rekannya yang lain di daerah ini. “Pemerintah daerah tentu menyambut baik kegiatan Pramuka yang dilakukan selama ini,” ujarnya. Untuk itulah pihaknya juga mengharapkan adanya kegairahan kegiatan pramuka di sekolah-sekolah yang memiliki Gudep untuk lebih aktif lagi di Kabupaten Keerom dimasa mendatang. (eno/tri)

menambahkan pelaksanaan pleno penetapan calon peserta Pemilukada dimaksud, sejak awal sengaja diupayakan bisa terbuka untuk umum. Sehingga semua informasi yang ada bisa diketahui masyarakat luas. Kendati diakui dalam aturan diisyaratkan pelaksanaan pleno KPU dalam pentahapan yang ada bisa dilakukan secara tertutup secara internal pihaknya sendiri. “Tranparansi pelaksanaan tahapan yang ada di Keerom betul-betul bisa terlaksana,” katanya. Ia menjelaskan, usai penetapan calon bupati dan wakil bupati dalam Pemilukada Keerom yang akan dilaksanakan pada 2 September 2010 mendatang. Selanjutnya pihaknya merencanakan Kamis (15/7) akan dilakukan penentuan nomor urut dari masing-masing pasangan calon. Rapat pleno yang ditetapkan dengan SK penetapan No 30 tahun 2010, dihadiri oleh berbagai kalangan tersebut, sempat dikagetkan dengan teriakan salah satu angota DPRD Keerom yang menilai polemik dukungan ganda PDP dianggapnya belum tuntas. Namun secara tegas Ketua KPU Keerom langsung memotong dengan menyatakan hadirin yang hadir hanya diperbolehkan untuk mendengarkan hasil yang dilaksanakan bukan untuk memberikan pertanyaan ataupun masukan.(eno/tri)

Salah satu pasangan calon bupati dan wakil bupati dalam Pemilukada di Keerom saat berjabat tangan dengan anggota KPU usai pleno penetapan peserta Pemilukada di aula DPRD Keerom Senin (12/7) kemarin. SENO/CEPOS

Bruno Akhirnya Ditemukan Tidak Bernyawa Ditinggal ke Toko, Uang JAYAPURA–Setelah dilaporkan hilang di daerah Puay, AlangAlang IV, Kampung Yokiwa Distrik Sentani Timur, Sabtu (3/ 7), sekitar seminggu yang lalu, Bruno Jengman (37), Kepala Poliklinik Kulit dan Kelamin RSUD Dok II Jayapura akhirnya ditemukan. Namun, saat ditemukan, Senin (12/7) kemarin, korban sudah tidak bernyawa. Jasad korban ini ditemukan oleh adik kandung korban, Sanmos (25) warga Grand Youtefa Kotaraja yang bersama anggota keluarga lainnya mencari sendiri. Menurut Sanmos, sebelumnya (Sabtu 3/7) korban bersama mama mantu dan istrinya pergi ke Puay. Sesampainya disana, korban melihat ada kayu busuk dan memanggil istrinya supaya menjadikan kayu tersebut untuk keperluan kayu bakar. Karena tidak direspon, korban pergi ke kebun miliknya yang tidak jauh dari pondok. Namun hingga Minggu (11/7) korban tidak kembali sehingga membuat istri korban menaruh curiga telah terjadi sesuatu ter-

hadap suaminya. Keesokan harinya, istri korban menghubungi keluarga di Waena tentang belum pulangnya suami korban. Kemudian sejumlah keluarga turut langsung melakukan pencarian di sekitar kebun. “Memang sebelumnya kami keluarga telah melaporkannya ke Polsek Sentani Timur namun dari laporan tersebut tidak ditanggapi sehingga kami terpaksa melakukan pencarian sendiri,”ungkapnya. Selanjutnya, Senin (12/7) siang, pihak keluarga memutuskan untuk kembali melakukan pencarian. Hasilnya, saat pencarian sekitar 500 meter dari pondok tercium aroma tidak sedap (bau bangkai) yang menyengat kemudian setelah dicek bau tersebut bersumber dari bau jasad suaminya yang dinyatakan hilang sejak beberapa hari lalu. Jasad korban pun langsung dievakuasi ke RSUD Dok II. Sementara itu, dokter yang menangani korban di Kamar Mayat RSUD Dok II Jayapura, dr Eddy Trisno menjelaskan,

kematian korban adalah wajar dan tidak ada tanda-tanda kekerasan ditubuhnya. Hanya saja, katanya, pihaknya masih enggan memastikan kematian korban akibat sakit. “Kita belum mengetahui apakah korban sakit atau tidak namun yang jelas korban sudah kita identifikasi,”tandasnya. Kapolres Jayapura AKBP Mathius Fakhiri, SIK melalui Kapolsek Sentani Timur AKP Agung Icthiarso saat dikonfirmasi membenarkan sudah ditemukannya jasad Bruno Jengmen ini. Untuk mengetahui penyeban kematian dari korban tersebut, menurut Kapolsek untuk sementara pihaknya masin menunggu hasil visum dri dokter di RSUD Dok-II Jayapura, hanya saja dugaan sementara korban menginggal karena di gigit binatang berbisa. “Dugaan sementara korban meninggal karena digigit hewan berbisa, hanya saja untuk mengetahui penyebab pasti dari tewasnya korban kami masih menunggu hasil visum.”tambahnya.(nal/ado/cak/tri)

Rp 6,5 Juta Amblas SENTANI-Nasib apes dialami seorang mahasiswa bernama Minebi J (23) warga Belakang PLN ranting Sentani. Pasalnya, uang sebesar Rp 6,5 juta dan sebuah Handphone Nokia miliknya yang ditaruh didalam tasnya, amblas dibawa kabur oleh orang yang tidak dikenalnya saat ditinggal ke Toko di Jalan Bandara Sentani, Minggu (11/7). Kapolres Jayapura AKBP Mathius D Fakhiri, SIK melalui Kapolsek Sentani Kota Iptu Frans Fenanlampir saat dikonfirmasi membenarkan laporan tersebut. Kasus tersebut kata Kapolsek, untuk sementara masih dalam proses penyelidikan petugas. Mengenai kejadiannya, Kapolsek menjelaskan, sesuai keterangan korban, peristiwa ini bermula saat korban sedang menunggu taksi jurusan AbepuraSentani di Expo Waena, tiba-tiba korban dihampiri seorang pengendara motor yang belum dikenalnya menawarkan diri untuk

Pengumuman PSB di SMA N 1 Sentani Diwarnai Protes SENTANI-Sebanyak 300 pendaftar dinyatakan lolos test seleksi penerimaan siswa baru (PSB) SMA N 1 Sentani. Jumlah tersebut menyusul telah diumumkannya hasil seleksi PSB, Senin (12/7) kemarin. Pantauan Cenderawasih Pos di

lapangan, pengumuman hasil seleksi PSB tersebut sempat diwarnai aksi protes sejumlah orang tua murid yang mengetahui anaknya tidak diterima di sekolah tersebut. Para orang tua yang anaknya tidak diterima itu, meluapkan emosi dan

kekecewaanya dengan cara teriakteriak sambil memaki-maki pihak sekolah maupun panitia seleksi PSB. Pjs Kepala Sekolah SMA 1 Sentani Osborn Felle, S.PAK mengungkapkan, tahun ini animo pendaftar di SMA 1 sangat tinggi yakni

berjumlah 700-an pendaftar. Mengingat jumlah pendaftarnya sangat tinggi, sehingga dalam penerimaan siswa baru, sistem penerimaan siswa yang digunakan adalah berdasarkan NEM sekolah dan test untuk menyaring siswa.

PUSAT SPESIALIS TERAPI ALAT VITAL PRIA & WANITA “KINI HADIR DI WAMENA” * Akupuntur kecantikan & peremajaan kulit wajah * Menurunkan berat badan & Mengencangkan bagian tubuh * Anti penuaan dini (Anti angin) * Lemah syahwat / Sukar tidur, Pusing-pusing, Mata kabur/Katarak * Jantung yang berdebar, Sesak nafas/Sakit * Tekanan darah tinggi/rendah, Malaria/Limpa bengkak * Lambung, lever, Ginjal * Paru-paru Dada yang sesak/sakit * Menstruasi tidak teratur, Gangguan atau tumor kandungan, Tidak dapat keturunan, Tumor payudaya * Gondok, Tuli, Bisu * Amandel, Parises * Ayan dan penyakit yang lain-lain

Pagi : Pukul 09.00 - 14.00 Hub. HP. 081282827253

mengantar korban ke Sentani. Setibanya di jalan Bandara, pengendara motor tersebut berhenti dan menyuruh korban untuk membelikan minuman. Namun, disaat korban hendak ke warung, orang tersebut diminta tetap meninggalkan tasnya diatas motor yang berisi uang dan HP. Tidak disangka, saat korban kembali dari warung, ternyata pengendara motor tersebut sudah tidak ada ditempat, yang ada hanya tas milik korban yang diletakkan samping jalan depan warung. Saat tas dibuka, ternyata uang dan HP-nya sudah amblas dibawa kabur pengendara motor tersebut. Korban, sudah berupaya menanyakan ke sejumlah warga, namun tidak mengetahui keberadaan pengendara motor tersebut. “Yang jelas kasus ini tetap akan kami usut, apalagi sesuai pengakuan korban, dia mengetahui ciriciri motornya termasuk nomor platnya,”ujar Kapolsek. (mud/tri)

SIAP ATASI SEMUA MASALAH KEJANTANAN * KHUSUS PRIA * 1. Menambah ukuran besar / panjang 2. Mengobati lemah syahwat / impoten 3. Menambah Keras, kuat dan tahan lama 4. Mengembalikan keperkasaan / gairah 5. Vitalitas loyo menjadi joss!!!

Buka tiap hari jam 08.00 - 20.00

Bentuk ukuran yang dapat di pilih AA. RUSLAN

Panjang 15 Cm Diameter 3 Cm

* KHUSUS WANITA * 1. Menambah & mengencangkan payu dara 2. Mengobati keputihan 3. Gurah vagina / Kanker rahim * MENANGANI PROBLIM * 1. Pasang susuk, Emosi, banyu sutra 2. Ingin punya keturunan 3. Selalu disayang pasangan 4. Cepat dapat jodoh dll

17 Cm 3,5 Cm

19 Cm 4 Cm

20 Cm 5 Cm

BERGARANSI Hasil permanen alami tanpa suntik silikon Alamat Praktek : Hotel Boulevard kmr 09 Jl. Pattimura Depan Pertamina HP. 081389955557 - 085244420666

“Berdasarkan NEM dan hasil test seleksi PSB, dari 700 pendaftar yang diterima hanya 300 siswa. Jumlah ini sudah termasuk tambahan dari target awal yang seharusnya hanya 270 siswa saja,”ujarnya kepada Cenderawasih Pos di ruang kerjanya, kemarin. Menurut Osborn, dengan tambahan sekitar 30-an siswa, pihaknya harus mengorbankan dua ruang laboratorium untuk kepentingan ruang belajar. Jika, mengacu tahun lalu, siswa kelas I hanya menerima 9 ruang kelas saja, namun karena tahun ini jumlah pendaftar meningkat tajam sehingga jumlah ruangan belajar ditambah 2 kelas. Dirinya berharap, kepada para orang tua yang anaknya tidak diterima di SMA N 1 Sentani, harus bisa memahaminya karena memang kapasitas ruang yang ada sangat terbatas. Jika, kondisi seperti ini dipaksa untuk terus menambah siswa, maka sudah jelas aktivitas belajar mengajar tidak akan efektif. “Saya berharap para orang tua murid yang mendaftarkan anaknya ke SMA, jangan melihatnya sekolahnya. Saya pikir sekolah dimana saja sama, semuanya tergantung siswanya sendiri. Jika siswa memiliki kemauaan yang kuat untuk belajar, dimana pun mereka sekolah pasti hasilnya juga baik,”ungkapnya. (mud/tri)


Jumat, 09 Juli 2010

BUMN... Sambungan dari hal 16 pemberdayaan UMKM harus berkoordinasi agar program pembinaan UMKM lebih terfokus. “Siapa melakukan apanya menjadi jelas. Tidak bisa seperti sekarang, kesannya keroyokan, ego sektoralnya masih tinggi,” tegas calon ketua umum Kadin Indonesia tersebut. Dengan berkoordinasi, papar dia, pemetaan pembinaan UMKM lebih terfokus dan terarah. Ke depan, satu UMKM tidak dibina banyak lembaga. “Hasil beberapa riset menunjukkan bahwa kebutuhan UMKM bukanlah dana semata, melainkan beragam. Kalau sudah diidentifikasi, kan jadi bisa fokus. Pemerintah mengerjakan apa, kami, swasta, mengerjakan apa, BUMN juga,” tuturnya. Kadin, jelas dia, segera melakukan langkah proaktif untuk mendorong koordinasi dan sinergi terbangun dengan baik. “Uangnya sudah sangat banyak. Di beberapa departemen, ada dana untuk UMKM. BUMN punya program kemitraan, perusahaan swasta memiliki program community development, dan bank menyalurkan

15

EKONOMI BISNIS

Cenderawasih Pos

KUR (kredit usaha rakyat, Red),” lanjutnya. Problem lain adalah mengoordinasikan program hingga daerah. Menurut dia, sejak otonomi daerah diberlakukan, banyak dinas koperasi dan UMKM yang disatukan dengan bidang lain. Padahal, justru di level kota dan kabupaten pembinaan UMKM harus dipertajam. Untuk itu, lanjut dia, Kadin siap menjadi panglima ekonomi nasional. Harapannya, Kadin bisa menjadi motor penggerak terdepan bagi para pengusaha nasional di seluruh Indonesia. “Itu komitmen kami. Dengan begitu, akan banyak program yang berusaha mendorong akselerasi kapasitas pengusaha nasional agar mampu bersaing secara global,” imbuhnya. Dia berharap daya saing nasional Indonesia terus meningkat. Dari sisi produk, data Kementerian Perdagangan menyebutkan, hingga akhir 2009 ada sekitar 180 merek lokal yang sudah dikenal dunia. “Jumlahnya harus ditingkatkan sehingga kita mampu menjadi tuan di rumah sendiri dan masuk ke pasar dunia,” tegas laki-laki yang juga anggota Komite Ekonomi Nasional tersebut. (wir/c11/fat)

Bank Dunia Danai PLN USD 225 Juta JAKARTA — Upaya Perusahaan Listrik Negara (PLN) meningkatkan pelayanan bagi masyarakat mendapat dukungan Bank Dunia. Lembaga tersebut dikabarkan menyetujui paket pendanaan baru untuk sektor kelistrikan nasional sebesar USD 225 juta atau sekitar Rp 2,047 triliun. Dalam keterangan resminya, Bank Dunia menyatakan paket dana itu diharapkan dapat membantu Indonesia memenuhi tuntutan listrik yang kian berkembang, serta menjamin ketersediaan listrik khususnya di Jawa dan Sumatera. Kepala Perwakilan Bank Dunia untuk Indonesia Chris Hoban menyatakan, sumber listrik yang dapat diandalkan dan berkelanjutan merupakan hal yang sangat penting bagi Indonesia. Terutama untuk memenuhi potensi Indonesia sebagai

TERDONGKRAK... Sambungan dari hal 16 ke 2.470,92, indeks Hang Seng Hongkong menguat 328,10 poin (1,64 persen) ke 20.378,66, dan indeks Nikkei 225 Jepang melonjak 49,58 poin (0,52 per-

IHSG... Sambungan dari hal 16 ‘’Akan lebih banyak uang berputar di masyarakat dan

negara berpenghasilan menengah yang berpengaruh. “Saat ini pertumbuhan perekonomian Indonesia jauh lebih pesat daripada kemampuannya menyediakan listrik. Untuk memenuhi permintaan listrik ke depan, tingkat elektrifikasi perlu meningkat tujuh persen per tahun,” ujar Chris. Menurutnya, proyek ini akan membantu memperkuat persediaan listrik di Jawa dan Sumatera. Dalam jangka panjang, proyek ini diharapkan bisa menciptakan dampak positif untuk iklim perekonomian Indonesia. “Terutama untuk sistem transmisi JawaBali. Proyek diharapkan dapat memperluas empat gardu induk berkapasitas 500/150 kilo Volt (kV), dan sampai dengan dua puluh lima gardu induk lainnya yang berkapasitas 150/20 kV,” tutur Chris.

Dana dari Bank Dunia itu juga akan dipakai untuk membangun satu gardu induk baru berkapasitas 150/20 kV. Sedangkan untuk Sistem Transmisi Sumatera Selatan-Sumatera Utara, proyek yang bersangkutan meliputi memperluas dan meningkatkan kapasitas lima gardu induk berkapasitas 150 kV menjadi 275 kV. Selain itu juga untuk memperluas sampai dengan lima belas gardu induk berkapasitas 150/20 kV. Melalui perluasan dan peningkatan kapasitas ini diharapkan jumlah pelanggan PLN akan meningkat dan membantu pemerintah Indonesia dalam mencapai targetnya menyediakan listrik bagi 90 persen penduduk sampai tahun 2020. Spesialis Energi Senior Bank Dunia, Leiping Wang menambahkan, untuk mencapai target tersebut, PLN harus

sen) ke level 9.585,32. ‘’Pelaku pasar melakukan pembelian masif. Investor asing memborong Rp 1,793 triliun, sedangkan aksi jual Rp 965,125 miliar,’’ jelasnya. Perdagangan berjalan ramai. Frekuensi transaksi di seluruh pasar 102.700 kali pada volume 5,919

miliar lembar saham. Nilainya Rp 4,185 triliun. Sebanyak 100 saham naik, 87 turun, dan 80 stagnan. Untuk pekan depan, dia menyarankan investor lebih berhati-hati karena indeks berpeluang mengalami profit taking karena sudah beberapa kali menguat. (luq/c1/oki)

sektor itu yang paling banyak diuntungkan,’’ jelasnya. Meski begitu, dia mengingatkan adanya peluang profit taking atau ambil untung pada

awal pekan ini. Hal itu seiring penguatan IHSG pekan lalu. ‘’Tetapi, peluangnya masih relatif kecil karena penguatan hanya pada range dan jumlah transaksi yang terbatas. Sebaiknya, pelaku pasar mencermati pergerakan bursa regional, khususnya sebelum mengambil langkah,’’ tuturnya. Sementara itu, rupiah diperkirakan masih bertengger di level Rp 9.025-Rp 9.100 per dolar AS. ‘’Banyaknya aliran modal masuk dan adanya komitmen BI membuat rupiah bergerak mendatar,’’ katanya. (luq/c6/oki)

MELAYANI KREDIT TANPA UANG MUKA

Rp. 3.250.000

Acer Aspire ONE AO532H SLIM - XP Home Edition Sp 3 - TRIAL OFFICE 2007 (60 HARI) - Intel Atom N450 - 1,66 GHz - 10.1’LCD (10 24x600) - 1 GB Memory - 160GB HDD - Multi Card Reader - WiFi - Bluetooth - Webcame - Softcase - Battery 8hr

ROH TEKNIK MENERIMA SERVICE PANGGILAN HP. 0813 4059 6062

- AC Split / windows I NS - Mesin Cuci RA A - Kulkas RG BE - Friser - Dispenser dll

Rp. 5.900.000,IBM Lenovo Thinkpad SL400

Dealer Resmi Acer

- VISTA Home Basic - TRIAL OFFICE 2007 (60 HARI) - T5870 2.0GHz - 15’4’ LCD,DVD - 1 GB Memory - 250GB HDD - Multi Card Reader - WiFi - Bluetooth - Webcame - Softcase - Battery

Shalom Computer

Terima Bongkar / Pasang AC Split / WIndows AREA DIMANA SAJA

Telah Dibuka

Hotel Cenderawasih Jl. Tua Tuberi Asrama Haji Kotaraja * Fasilitas Lengkap * Lapangan Parkir Memadai aman untuk roda dua & empat Tarif Kamar Rp. 150.000/ 200.000/ 250.000 Tersedia Ruang Meeting kapasitas 50 Orang

Abe:587134 Jayapura :524580 Sentani:594599

Terima Pesanan Nasi Kotak

Kontak Person 08124801126

meraih sekitar dua juta pelanggan baru tiap tahun. “Dengan sistem transmisi yang lebih baik di Jawa, Sumatera Selatan dan Sumatera Tengah, maka gangguan dan kehilangan transmisi pun akan menurun,” ujar Leiping, penanggung jawab proyek tersebut. Wang menilai, dalam beberapa tahun ke depan, strategi sektor energi Bank Dunia akan fokus pada tiga tema utama. Salah satunya, memberikan pendanaan proyek infrastruktur sektor energi publik. Tujuannya untuk pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan dan peningkatan akses listrik untuk masyarakat miskin. Pihaknya juga ingin memastikan keberlanjutan finansial dan meningkatkan efisiensi PLN. “Sehingga bisa menuntun sektor energi ke arah jalur pembangunan yang ramah lingkungan dan rendah karbon,” ujar Wang. (jpnn)


cmyk

EKBIS

Cenderawasih Pos Selasa, 13 Juli 2010

16

BERITA EKONOMI DAN BISNIS

Kadin Papua Gagas Kebangkitan Ekonomi Daerah

INFO KURS KURS TENGAH USD-IDR 50

9.060

50

9.060

9.060 22’6

23’6

24’6

25’6

28’6

JAYAPURA-Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Papua kini tengah menggagas kebangkitan ekonomi daerah di Tanah Papua. “Kebangkitan ekonomi daerah ini, terus kita diskusikan termasuk kebangkitan ekonomi di Papua,”ujar Ketua Umum Kadin Papua, Jhon M Kabey kepada Cenderawasih Pos, kemarin. Menurutnya, ada dua hal yang harus dilihat dalam kebangkitan daerah, yakni kebangkitan Kadin daerah yang berarti kebangkitan asosiasi dunia usaha di bawah naungan Kadin dan seluruh komponen dunia usaha harus bangkit menjadi kuat dan mengambil peranan lebih besar dalam kurun 5 tahun ke depan. Di samping itu, kata Jhon Kabey, adalah kebangkitan ekonomi daerah. “Dua hal ini sejalan, karena berbicara kebangkitan ekonomi dan kita juga bicara kebangkitan dunia usaha dan peranan dari para pelaku

Jhon M Kabey

bisnis itu sendiri,”katanya. Dikatakan, pada saat ini kebangkitan daerah dilihat sebagai sebuah konsep sentralistik dan jika bicara kebangkitan daerah maka selalu merasa ada konsep NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia) ada semangat sentralisme yang besar dan ada semacam marginalisasi daerah, sehingga pemerintah pusat bisa menekan daerah dengan label NKRI. Sekarang di Kadin dilihat bahwa kebangkitan daerah itu, harus menjawab NKRI. NKRI memiliki dimensi peranan dari segi politik, ekonomi dan lainnya, sehingga jika dunia usaha bangkit menggerakan ekonomi daerah, maka NKRI akan didukung daerah dan kebangkitan daerah menjadi bagian yang penting dalam mempertahankan NKRI, meningkatkan ketahanan nasional dalam menghadapi pasar bebas, raksasa baru India, Vietnam.

“Saya takut nanti ketika pasar bebas ini, dilaksanakan meluas, bisa saja orang China jual pinang di sini karena lebih murah dari Papua, apalagi sudah dikemas baik, ”paparnya. Kebangkitan daerah dan kebangkitan dunia usaha, kata Jhon Kabey, mengisi ketahanan nasional dan memperkuat NKRI dan NKRI ini membutuhkan daerah-daerah yang mulai bangkit. Selain itu, ujar Jhon Kabey, jangan menjadi supplyer saja, karena perkembangan ekonomi semakin luas dan masih banyak sekali peluang-peluang yang bisa dikembangkan dalam sektor ini. Apalagi di Papua dengan medan geografis yang membutuhkan distributor dalam distribusi barang dan jasa di berbagai daerah, sekaligus menjawab tantangan kemahalan harga barang di beberapa daerah di Papua. (bat/tho)

ANGGA YUNIAR/TANGSEL POS

ECO Festival Sejumlah iring-iringan karnaval lingkungan hidup memeriahkan acara ECO Festival di jalan raya Bintaro Tangerang Selatan,Minggu (11/7).Karnaval yang bertemakan Lingkungan hidup itu dihadiri Menteri Negara Lingkungan Hidup Gusti Muhammad Hatta dan di meriahkan iringiringan seni budaya dari 9 negara tetangga.()

IHSG Berpeluang Menguat JAKARTA - Awal pekan ini indeks harga saham gabungan (IHSG) berpeluang menguat. Pengamat pasar saham Ikhsan Binarto mengatakan, sentimen eksternal dan internal mendukung penguatan itu. ‘’Indeks saham di bursa Wall Street ditutup menguat pada perdagangan akhir pekan lalu (10/7),’’ jelasnya di Jakarta kemarin (11/ 7). Pada perdagangan Jumat, indeks saham Dow Jones naik 59,04 poin (0,58 persen) ke level 10.198,03. Dengan begitu, sepanjang pekan lalu, indeks Dow Jones naik 5,3 persen. ‘’Selain itu, ada data ekonomi dari dalam negeri yang memberi sentimen positif,’’ imbuhnya. Bank Indonesia (BI) merilis indeks keyakinan konsumen (IKK) kembali meningkat 1,5 poin ke 111,4. Penyebab kenaikan IKK itu adalah berita seputar rencana realisasi pembayaran gaji ke-13 PNS. Hal itu mungkin menjadi amunisi bagi pelaku pasar untuk membeli saham emiten di sektor konsumsi dan perbankan. Baca IHSG..Hal 15

Telkom Tunda Merger Telkom Flexi dan Esia JAKARTA - Menteri BUMN Mustafa Abubakar meminta Telkom menunda pembahasan merger layanan antara unit bisnis Telkom Flexi dan Esia. Penundaan itu berlaku hingga perusahaan mengadakan rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) yang mengagendakan perubahan susunan anggota direksi dan komisaris. “Sebagai perusahaan terbuka, tentu kami akan mengikuti arahan pemegang saham. Sampai saat ini, kami juga belum mengkaji lebih lanjut masalah itu. Pembahasan masih sebatas review,’’ ujar Direktur Utama PT Telkom Indonesia Tbk Rinaldi Firmansyah di gedung LIPI, Jakarta, Sabtu (10/7). Dia mengatakan, saat ini pihaknya lebih fokus mengoptimalkan layanan Flexi, khususnya menghadirkan produk bundling baru kepada masyarakat. Sementara itu, Vice President Investor Relations Corporate Secretary PT Telkom Tbk Agus Murdiyanto mengatakan, permintaan Men BUMN untuk menunda merger tersebut ditujukan agar tidak ada beban bagi direksi yang masih menjabat atau direksi hasil RUPSLB yang dilaksanakan pada Agustus atau September nanti. “Saran penundaan itu positif bagi manajemen. Sebab, pembahasan merger tersebut sudah merembet ke hal selain bisnis,’’ katanya. Dia juga menilai penundaan tersebut perlu dilakukan mengingat konsolidasi membutuhkan waktu yang panjang dan kajian yang matang. Apalagi merger dua operator telepon berbasis code division multiple access (CDMA) itu akan menghasilkan jumlah pelanggan yang sangat besar. Saat ini, jumlah pelanggan Flexi mencapai 15 juta, sedangkan Esia sekitar 12 juta. (luq/c6/fat)

cmyk

OPERATOR GSM terus mengembangkan layanan bagi penggunanya. Misalnya, salah satu layanan yang baru saja diluncurkan Telkomsel dengan tajuk Mobile Newspaper. Dengan layanan itu, pelanggan bisa membaca berita lewat format MMS langsung di telepon genggam miliknya. Dalam layanan Mobile Newspaper, Telkomsel bekerja sama dengan sejumlah media. “Ini bentuk konvergensi e-newspaper dalam layanan seluler,’’ tutur Vice President Mobile Advertising Management Telkomsel Nyoto Priyono dalam rilisnya pekan lalu. Pelanggan yang ingin mengakses info tersebut cukup menekan *939# langsung dari ponsel. Lalu, di layar akan muncul pilihan informasi yang ingin diakses. Di antaranya, berita bisnis, olahraga, hiburan, dan lifestyle. Tarif yang dikenakan juga bervariasi, mulai berlangganan mingguan sampai bulanan. Pelanggan simPATI dan kartu AS dikenai biaya Rp 2.200 per minggu dan Rp 7.700 per bulan. Sementara itu, biaya yang dibebankan bagi pengguna kartu HALO sebesar Rp 2.000 per minggu dan Rp 7.000 per bulan. ‘’Kami berkomitmen mendukung kemajuan industri media nasional dengan mendorong insan-insan media di Indonesia untuk terus menghasilkan pemberitaan yang bermanfaat bagi masyarakat luas,” tegas Nyoto. (res/c6/tia)

cmyk

INFO EKBIS Update Berita lewat MMS

UKON FURKON SUKANDA/INDOPOS

KEPERLUAN SEKOLAH : Sejumlah pengunjung memilih alat tulis yang dijual di kawasan Senayan, Jakarta, kemarin. Barang seperti seragam, buku dan alat tulis lainnya, dicari masyarakat untuk memenuhi kebutuhan perlengkapam sekolah anak mereka di tahun ajaran baru.

Penyerapan APBN Baru Capai 35 Persen Terdongkrak JAKARTA - Penyerapan anggaran masih menjadi titik lemah pemerintah. Dalam semester I 2010 ini, penyerapan anggaran baru 35 persen dari total belanja negara dalam APBN-P 2010 yang mencapai Rp 1.126,1 triliun. Menteri Keuangan Agus Martowardojo mengakui, penyerapan anggaran memang masih lambat. “Bahkan, kinerja penyerapan anggaran tahun ini lebih rendah 2 persen daripada tahun lalu (37 persen),’’ujarnya di Kantor Kementerian Keuangan akhir pekan lalu. Menurut Agus, penyerapan anggaran yang lebih buruk itu terjadi pada pos belanja modal. Hal ini merupakan masalah klasik yang terus berulang dari tahun ke tahun dan belum bisa diatasi hingga sekarang. ‘’Karena itu, kita harapkan ada suatu pemecahan yang strategis dan tuntas,’’ kata mantan Dirut Bank Mandiri itu. Agus mengatakan, ada 20 kementerian/ lembaga yang penyerapan anggarannya sangat rendah, yakni di bawah 29 persen. Karena itu, pihaknya berharap kementerian/lembaga tersebut bisa memperbaiki pada semester kedua.

Agus Martowardojo

‘’Nanti yang 20 (kementerian/lembaga) itu kita monitor,’’ ujarnya. Saat penyerapan melemah, penerimaan negara sepanjang semester I justru meningkat. Akibatnya, pundi-pundi kas negara kini menggunung. Sampai 7 Juli lalu, kas negara dari surplus APBN mencapai Rp 156 triliun. Agus mengatakan, jika dibandingkan antara pendapatan dan penyerapan atau belanja, neraca APBN saat ini memang surplus Rp 156 triliun.

‘’Dana itu ada di kas kita,’’ katanya. Sementara itu, Direktur Pemeriksaan dan Penagihan Ditjen Pajak Otto Endy Panjaitan mengatakan, tahun ini pihaknya sudah memetakan sektor-sektor usaha yang pembayaran pajaknya belum optimal. ‘’Total ada 15 sektor usaha yang akan menjadi fokus pemeriksaan,’’ ujarnya di Kantor Ditjen Pajak. Menurut Otto, ke-15 sektor tersebut dijadikan fokus pemeriksaan karena dalam beberapa tahun terakhir tumbuh signifikan. Tapi, pertumbuhan pajak dari sektor-sektor itu jauh lebih kecil daripada pertumbuhan industrinya. ‘’Bukan berarti perusahaan-perusahaan di sektor ini tidak taat pajak. Cuma, pembayaran pa≠jaknya menurut kami belum optimal,’’ ujarnya. Selain itu, lanjut Otto, berdasar hasil pemeriksaan terhadap perusahaan di 15 sektor tersebut, dalam beberapa tahun terakhir ada koreksi dalam jumlah besar. Artinya, kewajiban pajak yang dihitung (self assessment) oleh perusahaan-perusahaan tersebut ternyata lebih kecil daripada hasil perhitungan oleh Ditjen Pajak.(owi/c2/oki)

Kredit Nganggur BNI Rp 25 Triliun JAKARTA - Kredit yang belum terkucur tapi telah disetujui (undisbursed loan) di PT Bank Negara Indonesia (BNI) cukup besar. Hingga kini, kredit yang belum terkucurkan tercatat Rp 25 triliun. Kredit yang tidak terdistribusi itu paling banyak di sektor infrastruktur. ‘’Sebab, banyak proyek infrastruktur, seperti pembangunan jalan tol, pembangkit listrik, perkebunan, yang tersendat,’’ kata Dirut BNI Gatot Suwondo di Lapangan Monas, Jakarta, kemarin (11/7). Gatot lantas mencontohkan porsi kredit tol selama dua tahun terakhir. Di antara Rp 10 triliun yang disiapkan, hanya Rp 7 triliun yang diserap debitor. ‘’Sekitar 20 persen dari proyek tersebut masih mengalami masalah, seperti pembebasan tanah. Selain itu, beberapa di antaranya masih

kesulitan ekuitas,’’ jelasnya. Di antara sembilan proyek tol yang mendapat komitmen kredit dari bank pelat merah itu, baru satu yang beroperasi. Yang lain masih dalam proses. ‘’Untuk sektor perkebunan, dari alokasi kredit BNI Rp 9 triliun, hanya Rp 6 triliun yang sudah didisbursed,’’ jelasnya. Untuk sektor energi listrik, di antara Rp 10 triliun dana yang dialokasikan, baru Rp 2 triliun yang dipakai. ‘’Ini bukan hanya masalah bank. Karena itu, masalah ini harus dipecahkan banyak pihak,’’ ungkapnya. Berdasar data Bank Indonesia (BI), undisbursed loan perbankan mencapai Rp 479,1 triliun hingga akhir Mei 2010. Besarnya undisbursed loan diprediksi akibat perubahan laporan bulanan perbankan pasca penerapan pedoman standar

akuntansi keuangan (PSAK) 50-55. Pada 2009, BI mencatat undisbursed loan Rp 250 triliun. Untuk mengurangi jumlah undisbursed loan, BNI berencana memimpin sindikasi pinjaman sejumlah perbankan untuk mendukung rencana akuisisi PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum) oleh pemerintah. ‘’Komitmen pendanaan harus ramai-ramai dan jangka panjang karena jumlahnya bisa Rp 8 triliun,’’ jelasnya. Pemerintah melalui Kementerian BUMN berencana melibatkan empat BUMN untuk mengakuisisi 100 persen saham Inalum. Satu BUMN masuk sebagai pemegang saham, sisanya membantu melalui pendanaan. Yaitu, PPA (PT Perusahaan Pengelola Aset), Danareksa, dan Bahana. Hal teknis akan ditangani PT Aneka Tambang Tbk (Antam). (luq/c6/oki)

Sektor Perbankan JAKARTA - Pada penutupan transaksi akhir pekan, indeks harga saham gabungan (IHSG) berhasil menguat signfikan. Edwin Sinaga, pengamat pasar saham di Finance Corporindo, mengatakan bahwa penguatan indeks ditopang apresiasi sektor perbankan. Indeks tercatat naik 27 poin (0,95 persen) ke level 2.943,89 jika dibandingkan dengan penutupan pada hari sebelumnya 2.915,90. Saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) membukukan kenaikan Rp 150 ke Rp 5.900. Saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) melonjak Rp 250 menjadi Rp 9.250, serta PT BPD Jawa Barat dan Banten Tbk (BJBR) menjadi Rp 1.120. ‘’Hal itu didorong sentimen positif kenaikan suku bunga acuan di Korea Selatan menjadi 2,25 persen,’’ katanya kemarin. Kabar positif itu membuat bursa-bursa regional Asia menguat cukup tinggi. Indeks Shanghai melompat 55,77 poin (2,31 persen) Baca Terdongkrak..Hal 15

BUMN Salurkan Dana PKBL Rp 2,6 T JAKARTA - Badan usaha milik negara (BUMN) terus meningkatkan dana program kemitraan dan bina lingkungan (PKBL) yang disalurkan kepada usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Tahun ini, dana yang ditargetkan Rp 2,6 triliun atau naik 62,5 persen jika dibandingkan dengan tahun lalu. “Kami berharap dana yang disalurkan seluruh BUMN terus melonjak, sejalan dengan membaiknya kinerja perusahaan,” ujar staf ahli Kementerian BUMN Bidang Pengembangan Investasi dan Kemitraan UKM Gumilang Hardja Koesoema akhir pekan lalu. Dia menjelaskan, saat ini jumlah UMKM yang menjadi mitra binaan BUMN mencapai 650 ribu perusahaan. Besaran dana PKBL yang disalurkan rata-rata 1-2 persen dari laba bersih setiap BUMN. Sejauh ini, tingkat rasio kredit macet (non-performing loan/NPL) mitra binaan relatif kecil, yakni 4 persen. “Kredit macet pada umumnya disebabkan munculnya anggapan bahwa dana PKBL adalah bantuan pemerintah sehingga tidak perlu dikembalikan,” ungkapnya. Wakil Ketua Kadin Indonesia Bidang UMKM dan Koperasi Sandiaga S. Uno mengatakan, seluruh stakeholder Baca BUMN..Hal 15


C M Y K

SPORTIVO

17

Cenderawasih Pos Selasa, 13 Juli 2010

DAFTAR PERAIH SEPATU EMAS PD 1930 PD 1934 PD 1938 PD 1950 PD 1954 PD 1958 PD 1962 PD 1966 PD 1970 PD 1974 PD 1978 PD 1982 PD 1986 PD 1990 PD 1994

: : : : : : : : : : : : : : :

PD 1998 PD 2002 PD 2006 PD 2010

: : : :

Guillermo Stabile ( Uruguay/ 8 gol) Oldrich Nejedly ( Czechoslovakia/ 5 gol) Leonidas da Silva ( Brazil/ 7 gol) Ademir ( Brazil/ 9 gol) Sandor Kocsis (Hungaria/ 11 gol) Just Fontaine ( Prancis /13 gol) Garrincha (Brazil/ 4 gol) Eusebio (Portugal/9 gol) Gerd Mueller ( Jerman/10 gol) Grzegorz Lato ( Polandia/7 gol) Mario Kempes (Argentina,/6 gol) Paolo Rossi ( Italia/ 6 gol) Gary Lineker (Inggris / 6 gol ) Salvatore Schillachi ( Italia/ 6 gol) Hristo Stoichkov (Bulgary), Oleg Salenko (Rusia), 6 gol Davor Suker ( Kroasia/6 gol) Ronaldo ( Brazil/ 8 gol) Miroslav Klose (Jerman/ 5 gol) Thomas Mueller ( Jerman /5 gol)

BENTROK antara Spanyol kontra Belanda kemarin dini hari menjadi laga final Piala Dunia yang brutal. Bahkan laga paling brutal sepanjang Piala Dunia 2010. Itulah laga dengan jumlah kartu kuning terbanyak. Sebanyak 13 kartu kuning plus satu kartu merah. Melawan Spanyol yang mengandalkan penguasaan bola, Belanda pun memperagakan pressing ketat dan tanpa ragu bermain keras. Bahkan, pantas dibilang kasar. Tidak tampak lagi gaya permainan indah khas total football, yang ada permainan Bert van Marwijk. keras tanpa kompromi. Bahkan, secara statistik, sepanjang Piala Dunia 2010, Oranje (julukan Belanda) adalah tim yang paling sering melakukan pelanggaran. Giovanni van Bronckhorst dkk melakukan 126 kali pelanggaran. Kebetulan, Spanyol juga menjadi tim yang paling sering dilanggar. Sepanjang laga, selain memainkan pressing ketat, Belanda juga tanpa ragu melakukan intimidasi dengan permainan kasar mereka. Bahkan, cukup beruntung bagi gelandang Belanda Mark van Bommel karena tidak terkena kartu merah. Kapten Bayern Munchen itu dinilai layak mendapatkan kartu kuning kedua setelah menekel kaki kiri gelandang Spanyol Andres Iniesta. Selain itu, pelanggaran yang dilakukan Nigel de Jong lebih keras lagi. Xabi Alonso yang jadi korban. Ya, pada menit ke-28, De Jong mengangkat kaki terlampau tinggi dan akibatnya mengenai dada Alonso. Dari tayangan ulang pada siaran televisi, terlihat betapa brutal tendangan De Jong menghujam dada Alonso. Pemain Real Madrid itu pun sempat terkapar.

Thomas Mueller berhasil merebut Gonden Boot karena berhasil mencetal 5 gol dan melakukan 3 assist

Namun, kubu Belanda enggan meminta maaf atas permainan brutal yang mereka peragakan. “Permainan indah tetap menjadi perhatian kami. Tapi, ingat kami menghadapi lawan yang sangat bagus,” ungkap Bert van Marwijk, pelatih Belanda, seperti dikutip AFP. “Kami memang melakukan banyak pelanggaran, tapi kedua tim juga melakukan itu. Kami tidak perlu menyesalinya karena itu terjadi pada final. Itu memang bukan gaya kami, tapi Anda bermain untuk menang karena itu adalah final,” lanjut Van Marwijk. Mertua Mark van Bommel REUTERS itu menyatakan semuanya terjadi dengan spontan. “Itu adalah pertandingan yang melibatkan emosi yang sangat besar dan tensi yang tinggi. Anda bila melihat di akhir laga, suasana hati pemain,” papar van Marwijk. Kubu Spanyol juga tidak mau sibuk meributkan permainan Belanda yang kasar. “Saya hanya memberikan selamat kepada lawan kami yang telah membuat kami kesulitan sepanjang pertandingan. Mereka tak pernah bikin kami nyaman,” papar Vicente Del Bosque, pelatih Spanyol. (ham)

REUTERS

Pelanggaran keras yang dilakukan De Jong terhadap Alonso pada laga final dini hari kemarin.

REUTERS

John Heitinga (3) meninggalkan lapangan usai menerima kartu kuning kedua setelah melanggar Andres Iniesta.

Dedikasikan Gol untuk Jarque ANDRES Iniesta tidak akan pernah melupakan teman dekatnya, Daniel Jarque, yang meninggal akibat serangan jantung tahun lalu. Menurut Iniesta, spirit Jarque selalu memompa motivasinya berlaga di Piala Dunia. Tidak heran kalau gol tunggalnya ke gawang Maarten Stekelenburg kemarin dia persembahkan untuk mantan kapten Espanyol tersebut. Tepat setelah menaklukkan Stekelenburg, Iniesta langsung melepas kostum Spanyol-nya demi menunjukkan kaus putih bertuliskan Dani Jarque : siempre con nosotros, alias Dani Jarque, selalu bersama kami. Dia rela mendapatkan kartu

Tak Menyesal Dicadangkan CESC Fabregas bukan aktor utama Spanyol sepanjang perjalanan Spanyol ke puncak Piala Dunia 2010. Baru pulih dari cedera patah tulang fibula membuat pelatih Vicente del Bosque lebih suka menggunakan Sergio Busquets dan Xabi Alonso sebagai jantung lini tengah Spanyol. Sebelum final, Fabregas sempat memohon-mohon kepada Del Bosque untuk diturunkan, barang sebentar saja. Ternyata, penantian panjangnya tidak sia-sia. Baru turun di menit ke-87 menggantikan Alonso, Fabregas berperan besar dalam terciptanya gol tunggal Andres Iniesta. Dari crossing panjang Fernando Torres yang membentur kaki Joris Mathijsen, dia mengambil alih bola yang langsung disundul ke arah Iniesta. Assist dari Fabregas itulah yang disambar dengan tendangan voli ke gawang Maarten Stekelenburg. Peran besar di partai superpenting itu ternyata cukup mengobati rasa kecewa Fabregas setelah sekian lama menghuni bangku cadangan. Meski hanya turun sebagai pengganti, toh sinarnya malam itu lebih terang daripada David Villa atau Xavi Hernandez yang sejak awal menjadi bintang Spanyol. “Itu adalah momen bersejarah. Semua orang tahu, momen semacam itu tidak dengan mudah terulang,” tutur Fabregas seperti dikutip AS. “Sebelumnya saya down karena tidak terlalu sering dimainkan oleh pelatih. Tapi ternyata even ini berakhir dengan sangat menyenangkan,” lanjutnya. Kapten Arsenal berusia 23 tahun itu menjadi salah satu pilar Spanyol kala menjuarai Euro 2008. Karena itu, menjadi penghuni tetap bench di ajang ini

Selebrasi Iniesta usai menjebol gawang Belanda pada final Piala Dunia dini hari kemarin.

kuning demi mengekspos kaus tersebut. “Saya ingin mengajak Dani merayakan kemenangan ini,” kata Iniesta, setelah mendapat penghargaan untuk man of the match laga final kemarin. “Saya ingin membuat tribute buat dia, dan rasanya momen adalah kesempatan terbaik untuk melakukannya,” lanjut gelandang Barcelona tersebut. Iniesta dan Jarque berteman baik sejak keduanya masih menjadi penggawa timnas Spanyol U-17. Kebersamaan itu berlanjut sampai U-19 dan U-21. Meski Jarque dibesarkan rival sekota Barcelona, hubungan mereka tetap dekat. Jarque meninggal kala Espanyol tengah menjalani turnamen pramusim di Italia. Terlepas dari memori sahabatnya, Iniesta menyatakan belum bisa percaya dia menjadi penentu kemenangan La Furia Roja, sebutan Spanyol. Apalagi, laga tadi malam bukanlah laga biasa, melainkan final Piala Dunia yang sudah lama dirindukan publik Negeri Matador. “Saya belum bisa mempercayainya,” ungkap Iniesta kepada Associated Press. “Saya punya kesempatan untuk mencetak gol yang superpenting buat tim. Ini sangat istimewa, karena menurut saya, biasanya kontribusi saya buat tim kecil sekali,” tuturnya merendah. “Tapi harus diakui, laga tadi (kemarin, Red) sangat sulit,” timpal striker Spanyol David Villa. “Belanda menumpuk pemain di belakang, dan tidak membiarkan kami menerobos kotak penaltinya. Kami mendapat banyak kesempatan yang gagal menjadi gol. Tapi kemudian, gol dari San Andres di sini menyelamatkan kami semua, plus menjadikan kami juara dunia,” lanjut Villa. San Andres yang dimaksud Villa tentu saja Iniesta. Namun, bukan melulu hal-hal emosional yang dirasakan Iniesta setelah kemenangan Spanyol. Dia juga ikut berkomentar tentang Paul, si gurita peramal yang sebelumnya meramalkan Spanyol bakal juara. “Si gurita kini bakal sangat terkenal di Spanyol,” ungkapnya sambil tersentum, seperti dilansir Foxsports. “Di Euro 2008, dia memprediksi Jerman bakal juara, dan salah. Tapi sekarang dia benar. Mungkin kami harus berterima kasih padanya,” lanjut Iniesta. (na)

REUTERS

Cesc Fabregas.

cukup menyakitkan. Nah, setelah happy ending di final, dia yakin bisa kembali menjadi salah satu bagian penting Spanyol di Euro 2012 di Polandia dan Ukraina. “Dua tahun lagi, saya akan berusaha memberikan kegembiraan yang sama buat fans,” janjinya. Di sisi lain, penampilan mengesankan di final kemarin telah menaikkan banderol Fabregas di bursa transfer musim panas ini. Sebagaimana diketahui, Arsenal sudah mematok harga sebesar GBP 35 juta (sekitar 476,1 miliar) kepada Barcelona yang ngebet menggaet Fabregas. Namun, sampai pekan lalu, klub yang kini dipimpin Sandro Rosell itu masih berupaya menawar banderol tersebut. Nah, melihat arti penting Fabregas buat kemenangan Spanyol kemarin, Arsenal semakin kukuh mempertahankan harga dia. Bahkan, bisa jadi malah dinaikkan. “Kami tidak akan membayar harga yang tidak pantas. Kami tidak akan kehilangan kewarasan hanya untuk memboyong Fabregas. Tidak, kami tidak akan membobol bank demi dia,” tegas Rossell kepada AS. Bisa jadi, inilah sinyal tanda Barcelona menyerah mengejar Fabregas. (na)

STATISTIK PIALA DUNIA 2010 Pemain terbaik Pemain muda terbaik Kiper terbaik Tim paling fair play Tim gol terbanyak Top scorer

: : : : : :

Diego Forlan (Uruguay) Thomas Mueller (Jerman) Iker Casillas (Spanyol) Spanyol Jerman (16 gol) Thomas Mueller (Jerman) David Villa (Spanyol) Wesley Sneijder (Belanda) Diego Forlan (Uruguay) Tim gol paling sedikit : Honduras (tanpa gol) Aljazair Tim paling banyak kebobolan : Korea Utara (12 gol) Tim paling banyak menembak : Spanyol (121 tembakan) Pemain banyak melepas tembakan : Asamoah Gyan (Ghana) Tembakan paling banyak satu laga : Uruguay v Ghana (49 tembakan) Tembakan paling sedikit satu laga : Pantai Gading v Portugal (12) Penyelamatan paling banyak : Richard Kingson (24 kali) Tim paling banyak melanggar : Belanda (126 kali) Tim paling sedikit melanggar : Korea Utara (26 kali) Pemain paling banyak melanggar : Keisuke Honda (19 kali) Pemain paling sering dilanggar : Andres Iniesta (26 kali) Tim yang paling sering dilanggar : Spanyol (134 kali) Laga paling banyak pelanggaran : Paraguay v Jepang (55 kali) Laga paling sedikit pelanggaran : Jerman v Inggris (13 kali) Tim terbanyak koleksi kartu kuning : Belanda (22 kartu kuning) Tim paling sedikit kartu kuning : Korea Utara (2 kartu kuning) Laga paling banyak kartu kuning : Spanyol v Belanda (13 kartu kuning) Tim terbanyak melakukan passing : Spanyol (3803 passing) Pemain dengan passing terbanyak : Xavi Hernandes (669 passing) Tim paling jarang melakukan passing : Selandia Baru (663 kali) Jumlah gol selama turnamen : 145 gol Jumlah kartu kuning : 246 kartu kuning Jumlah kartu merah : 17 kartu merah Tim yang tak pernah kalah : Selandia Baru


CMYK

18

Cenderawasih Pos Selasa, 13 Juli 2010

Gelandang Belanda Wesley Sneijder tertunduk lemas setelah hasratnya memenangkan throphy ke empat gagal setelah timnya Belanda dikalahkan Spanyol 0-1 di Soccer City Stadium, Soweto, Johannesburg dini hari kemarin.

QUADRUPLE SNEIJDER MELAYANG IMPIAN Wesley Sneijder untuk mengakhiri musim ini dengan gelar keempat pupus sudah. Setelah berhasil merengkuh treble winners di Inter Milan, Sneijder sebetulnya berharap bisa mengakhiri musim ini dengan menjuarai Piala Dunia 2010 bersama Belanda. Ternyata, harapan itu tak bisa

diwujudkan. Oranje (julukan Belanda) takluk dari Spanyol dan dia hanya bisa menangisi kegagalan itu. “Saya merebut gelar ketiga (musim ini, Red) dan sekarang saya harus kehilangan gelar yang keempat,” papar Sneijder yang musim ini merasakan juara Serie A Italia, Coppa Italia, dan

Liga Champions seperti dilansir Associated Press. Sneijder menjalani Piala Dunia 2010 dengan penampilan yang bagus. Gelandang serang berusia 26 tahun tersebut menjadi tumpuan lini tengah Belanda. Sneijder juga me-

nyumbangkan lima gol dan tercatat sebagai salah satu top scorer. Bila saja Belanda juara pada Piala Dunia 2010, maka Sneijder bakal menjadi pemain Eropa pertama yang menorehkan prestasi fantastis dengan merengkuh quadruple

alias empat gelar juara dalam satu musim. Itu terdiri dari treble winners plus Piala Dunia 2010. Sayang, gol tunggal Andres Iniesta pada babak perpanjangan waktu membuat Sneijder hanya bisa tertunduk di akhir laga. Dia hanya menangis ketika mantan rekannya di Real Madrid sekaligus defender

Kado Buat Carbonero KAPTEN Spanyol Iker Casillas tak dapat menahan haru ketika wasit Howard Webb meniup peluit panjang di akhir pertandingan final Piala Dunia dini hari kemarin (12/7). Kiper Real Madrid tersebut tak dapat menyembunyikan rasa bahagia setelah berhasil mempersembahkan Piala Dunia yang pertama kalinya bagi Spanyol. Bukan hanya gelar juara Piala Dunia, Casillas juga menjadi kiper terbaik di Piala Dunia 2010 kali ini. Atas pencapaian tersebut, kiper 29 tahun itu memuji sang kekasih, Sara Carbonero dan keluarganya berada di balik kesuksesannya. “Saya telah mengalami banyak hal dan banyak kemunduran. Sara telah memiliki waktu yang sangat buruk beberapa hari terakhir ini jadi saya ingin mendedikasikan ini untuk dia dan keluarga saya,” kata Casillas sebagaimana dikutip Reuters. Ungkapan tersebut sekaligus menepis anggapan bahwa Sara penyebab kesialan Casillas dan Spanyol di lapangan hijau. Sebelumnya kehadiran Carbonero sebagai reporter televisi Telecinco yang meliput Piala Dunia diAfsel dianggap mengganggu konsentrasi Casillas. Salah satunya ketika Spanyol saja kalah 0-1 dari Swiss di penyisihan Grup H. Tapi, ketika itu Casillas memilih tidak menanggapi kritik tersebut.

Dapat Dukungan Penuh Istri

AFP PHOTO/TELECINCO

Kiper Spanyol Iker Cassilas mencium pacarnya Sara Carbonero yang sehari-hari bertugas sebagai reporter salah satu stasiun televisi Spanyol.

Nah, setelah sukses besar menjuarai Piala Dunia sekaligus Golden Glove sebagai penghargaan kiper terbaik, Casillas langsung menjawab kritik itu. Kiper 182 cm tersebut tak segan mencium Carbonero di sela wawancara usai Spanyol mengalahkan Belanda. Adegan tersebut terekam jelas. Sebab, wawancara itu menjadi bagian dari program siaran langsung yang dijalankan stasiun televisi tempat Carbonero

berkarir. “Saya di atas bulan,” katanya. Di sisi lain, Casillas mengaku seolah tak percaya dengan pencapaian timnya di final tersebut. “Saya tidak berpikir bahwa kami benar-benar telah melakukan apa yang terjadi malam ini. Tapi kami telah mencapai apa menjadi mimpi anak-anak. Sesuatu yang sampai sekarang kita hanya bisa mendapatkan di video game, dan ini memang menjadi saat sangat spesial bagi kami,” terangnya. (uan/tom)

Spanyol Sergio Ramos memeluknya. Kekalahan kemarin dini hari menjadi kekalahan ketiga Belanda pada final Piala Dunia. Sebelumnya, Belanda takluk pada final Piala Dunia 1974 dari tuan rumah Jerman Barat dan kembali kalah lagi empat tahun kemudian di final melawan Argentina. (ham/bas)

AFP

Wasit Howard Webb memberi kartu kuning kepada Giovanni van Bronkhorst

BOLEH saja wasit Howard Webb menjadi sasaran kritik seusai partai puncak Piala Dunia 2010. Namun, bagi istrinya, Kay Webb, suaminya sudah bekerja dengan sangat baik. Wasit asal Inggris itu dianggap memimpin laga dengan penuh percaya diri. Lihat saja betapa Webb tanpa ragu menjatuhkan 14 kartu kuning serta satu kartu merah pada pertandingan di Soccer City Stadium, Johannesburg, itu. Bagi Kay, suaminya telah menjalankan tugasnya dengan brilian dan itu membuatnya bangga. Namun, Kay mengakui bahwa dirinya tidak menyaksikan laga secara utuh. Penyebabnya, dia terlalu nervous. “Meski begitu saya tetap percaya bahwa dia mampu menjalankan tugasnya dengan hebat,” tutur Kay, kepada GMTV. Selama ini, Webb memang telah berulangkali memimpin laga level dunia. Hanya saja, menurut Kay, pertandingan final Piala Dunia memiliki tekanan berbeda. Bagaimana tidak, diperkirakan laga final disaksikan oleh lebih dari 750 juta orang. Selain itu, Webb adalah asal Inggris pertama yang memimpin final setelah Jack Taylor pada 1974. Dia wasit keempat Inggris di Final Piala Dunia setelah George Reader pada tahun 1950 diikuti oleh William Ling empat tahun kemudian dan John Taylor pada tahun 1974. Mantan polisi itu dinilai memiliki reputasi yang hebat di Eropa. Bahkan, salah satu pengadil lapangan terbaik di Eropa saat ini. Sebelum memimpin final Piala Dunia 2010, dia juga memimpin laga saat Spanyol kalah dari Swiss di fase grup. Dia juga menjadi pengadil pada laga Slovakia yang berhasil mengalahkan juara bertahan Italia 3-2, dan membuat Italia tidak lolos dari fase grup. (ham)

Nonton Langsung Final Piala Dunia di Soccer City, di Antara Suporter Spanyol dan Belanda

Fans Oranye Paling Usil, Sembunyikan Bola, Bikin Kesal Polisi Bisa menyaksikan secara langsung malam penutupan piala dunia, sekaligus laga final antara Spanyol dan Belanda di Stadion Soccer City, termasuk kesempatan langka. Apalagi duduk berada di antara para suporter kedua tim tersebut. Soal keusilan dan nekatnya suporter, ternyata tak jauh beda dengan di Indonesia.

Stadion Soccer City yang menjadi tempat perhelatan final piala dunia 2010 antara Belanda versus Spanyol yang dimenangkan Spanyol 1-0.

CMYK

KURNIAWAN MUHAMMAD, Johannesburg JIKAmelihatjadwal,acarapenutupanpiala dunia akan dimulai Minggu sore (11/7), tepatnya pukul 18.30. Karena takut terjebak macet, Jawa Pos yang hari itu diundang bergabung bersama 3.000 rombongan Castrol (salah satu sponsor utama World Cup) sudah tiba di Soccer City pukul 15.45. Pada saat itu, para suporter Spanyol maupun Belanda mulai banyak yang berdatangan. Rata-rata mereka tak hanya sekadar menonton. Tapi juga berdandan dengan aksesoris sesuai warna khas kesebelasan yang didukung. Warna merahkuning untuk Spanyol, dan oranye-merahputih-biru untuk Belanda. Datang menyaksikan pertandingan langsung di Stadion Soccer City bukan yang pertama bagi Jawa Pos. Pada 20 Juni lalu, Jawa Pos menyaksikan di stadion tersebut pertandingan antara Brasil dan Pantai Gading di babak penyisihan. Tapi, dibandingkan dengan tanggal 20 Juni, suasana Minggu sore itu jauh lebih semarak. Pemeriksaan terhadap para penonton juga lebih ketat. Jika pada 20 Juni itu, penonton yang membawa botol air mineral tak akan diperiksa, Minggu sore itu setiap botol berisi air harus dikeluarkan dari tas. Tak hanya itu, sebagian isi dari air dalam botol tersebut ditumpahkan untuk diperiksa. Ini terjadi di pintu pemeriksaan pertama. Mungkin, ini semacam upaya antisipasi, jika ada di antara suporter yang membawa cairan berbahaya yang bentuknya seperti air putih, dan cairan berbahaya itu berpotensi untuk mencelakakan penonton yang lain. Botol air mineral yang dibawa Jawa Pos tak sampai ditumpahkan isinya. Tapi,

cukup dikocok-kocok beberapa kali, kemudian dilihat oleh petugas. Setelah yakin bahwa di dalam botol itu benarbenar berisi air, Jawa Pos baru boleh lewat. Dari pemeriksaan pintu pertama, harus melewati pintu pemeriksaan kedua. Di sini, barcode pada tiket harus discanning. Scanner itu langsung terhubung otomatis dengan pintu yang dibikin melingkar. Jika barcode pada tiket itu asli, maka pintu akan otomatis membuka. Setelah melewati pintu pemeriksaan yang kedua, penonton akan melewati areal semacam square yang berada persis di depan pintu gate stadion. Areal itu panjangnya melingkar, mengikuti bentuk stadion. Di sepanjang areal itu, ada sejumlah kios yang menjual berbagai makanan dan minuman, serta berbagai aksesoris yang berbau World Cup, maupun yang berbau kedua tim yang akan bertanding. Hampir semua kios penuh oleh para suporter. Sehingga, jika akan membeli makanan, harus sabar mengantre. Ada salah satu kios yang antreannya sampai 8 meter. Sore itu, di areal tersebut kebetulan sedang berlangsung arak-arakan drum band. Yang menarik, di belakang para pemain drum band, ada beberapa orang yang memikul boneka seperti ondelondel. Boneka yang dibikin lucu. Selain bentuknya seperti badut, boneka-boneka itu juga bisa berjoget mengikuti irama yang dimainkan grup drum band tersebut. Pukul 17.30, Jawa Pos sudah berada di dalam stadion. Suasana saat itu masih belum banyak penonton yang masuk. Di lapangan hijau, tampak

AFP

sudah ditutupi semacam karpet untuk persiapan malam penutupan. Sejumlah orang terlihat sibuk berlalu-lalang menyiapkan panggung yang berada di pinggir lapangan, menghadap ke arah pintu tempat para pemain masuk. Tempat duduk Jawa Pos berada di blok tengah, jika dilihat secara vertikal, dari tempat duduk paling bawah ke paling atas. Pukul 18.00, penonton mulai banyak yang memenuhi kursi. Setelah semua terisi, ternyata Jawa Pos berada di antara para suporter Spanyol dan Belanda. Jumlah mereka imbang. Hanya saja, para suporter Belanda terlihat lebih atraktif dandanannya. Mereka juga lebih sering berteriak-teriak “Holland”. Suporter Spanyol baru berteriak “Espanyola” setelah suporter Belanda lebih dulu berteriak “Holland”. Tepat pukul 18.30, acara penutupan pun dimulai, setelah MC menghitung mundur sejak 15 menit sebelumnya. Saat 5 menit sebelum acara penutupan dimulai, MC mengumumkan agar para penonton tak meniup vuvuzela selama acara penutupan berlangsung. Tapi, baru saja MC menghimbau, vuvuzela tetap saja ditiup. Bahkan, saat Shakira tampil membawakan lagu Wakawaka, vuvuzela tetap saja ditiup,

mengikuti irama lagu Shakira. Hampir semua penonton ikut bergoyang sambil menyanyikan lagu tersebut. Dari pengamatan Jawa Pos, acara penutupan malam itu tak segemerlap ketika pembukaan. Atraksi-atraksi yang ditampilkan juga tergolong tak ada yang istimewa, kecuali Shakira dan permainan lampu di stadion yang warna-warni. Apalagi, saat itu penonton sempat merasa bosan, karena jarak waktu antara penutupan berakhir dengan dimulainya pertandingan final dianggap terlalu lama. Acara gebyar penutupan berakhir pukul 19.10, dan pertandingan baru akan dimulai pukul 20.00. Rupanya, jeda waktu ini dimanfaatkan oleh panitia menggulung karpet-karpet yang digelar di lapangan tadi, dan membongkar panggung. Sebelum pertandingan dimulai, sempat ada insiden. Ini terjadi ketika piala dunia dibawa ke lapangan, dan diletakkan di sebuah meja. Saat itulah, tiba-tiba dari arah penonton meloncatlah seorang pria, masih muda, dan dia berlari kencang ke arah piala tersebut. Saat itu dia langsung dikejar oleh beberapa petugas keamanan. Ketika hampir saja dia tiba di dekat piala itu, tubuhnya

langsung disergap dan dibawa keluar dari lapangan. Entah apa motivasinya sehingga dia berbuat senekat itu. Siapa suporter nekat itu” Dari beberapa suporter Belanda yang ditanya Jawa Pos, mereka mengatakan, kemungkinan pria nekat itu adalah suporter Belanda. “Saya diberitahu teman yang duduk satu blok dengan dia (suporter nekat),” kata Sam Erfort, suporter asal Amsterdam. Insiden ini mengingatkan kita pada kejadian ketika digelar piala Asia di Jakarta. Saat itu, juga ada seorang suporter yang masuk ke tengah lapangan, ikut menggiring bola ketika sedang berlangsung pertandingan bola antara Indonesia dan .......(aku lupa...). Selama pertandingan Spanyol dan Belanda berlangsung, yang paling terlihat mengekspresikan dukungannya adalah para suporter Belanda. Ada bahkan satu blok khusus yang dikuasai para suporter Oranye. Di antara mereka ada yang membawa semacam bedug yang ditabuh setiap kali pemain Belanda mendapat peluang. Sambil menabuh bedug, mereka juga meneriakkan Holland beberapa kali. Ketika pertandingan babak kedua akan berakhir, terjadi peristiwa yang membuat

beberapa polisi turun tangan. Saat itu, bola tertendang keluar hingga ke arah suporter Belanda yang duduk di kursi blok belakang gawang. Jawa Pos melihat, begitu bola masuk ke tengah-tengah para suporter Belanda, langsung disembunyikan cepat-cepat di bawah kursi mereka. Tak berapa lama, beberapa petugas yang selalu berdiri di depan penonton mendatangi suporter Belanda itu, bermaksud meminta bola tadi. Tapi, suporter Belanda itu pura-pura tidak tahu. Padahal, jelas-jelas bola ada di antara mereka. Mungkin karena kesal, petugas tadi melapor ke polisi. Empat polisi langsung menggeledah satu per satu kursi para suporter Belanda itu. Tak berapa lama, bola pun ditemukan. Peristiwa ini membuat beberapa suporter Belanda berteriak “huu” untuk polisi tadi. Jika akhirnya malam itu pertandingn dimenangkan Spanyol, tentu saja para suporter Oranye itu sangat bersedih. Begitu gawang Belanda berhasil dijebol Iniesta pada menit ke 117, para suporter Belanda yang semula berjingkrak-jingkrak, seakan kehilangan energi. Bedug yang tadi selalu terdengar, tak lagi berbunyi. Para suporter Belanda seperti menyaksikan pemandangan yang benar-benar tak mereka duga. Sebaliknya, para suporter Spanyol yang selama pertandingan kalah keras teriakannya dengan suporter Belanda, kali ini benarbenar meluapkan kegembiraannya. “Viva Espana” menggema berkali-kali, disertai nyanyian Championa..Beberapa suporter Spanyol yang duduk di sekitar Jawa Pos saat itu langsung meniup vuvuzela sambil berjoget mengikuti musik yang diputar di stadion setelah pertandingan. Ketika piala diserahkan ke tim Spanyol, polisi sempat kewalahan menghalau beberapa suporter Spanyol yang keluar dari tempat duduknya, berlari ke tengah lapangan, bermaksud mendekati pemain Spanyol. Malam yang dingin hingga minus 2 derajat di Stadion Soccer City itu, seakan tak dipedulikan oleh para suporter Spanyol. Mereka bergembira, dan mereka benar-benar berpesta. Viva Spanyola...(*)


19

Cenderawasih Pos Senin, 12 Juli 2010

Pahlawan dan Pecundang Piala Dunia 2010 JOHANNESBURG - Piala Dunia 2010 sudah berakhir kemarin. Ajang empat tahunan yang digelar di Afrika Selatan itu melahirkan juara baru, Spanyol. Piala Dunia yang kali pertama dilaksanakan di Benua Afrika itu menghadirkan momen-momen tak terlupakan. Baik yang karena penamilannya cemerlang, atau sebaliknya karena penampilannya jauh dari harapan. Berikut daftar pahlawan dan pecundang Piala Dunia 2010 versi Reuters :

PAHLAWAN ANDRES INIESTA Seumur hidup gelandang timnas Spanyol ini tentu tidak akan bisa melupakan golnya ke gawang Belanda di menit ke-116 kemarin ini hari WIB. Sebab gol itu mengantarkan Spanyol mencetak sejarah kali pertama menjadi juara Piala Dunia. Tapi tentu tidak itu saja catatan manis pemain Barcelona itu di Piala Dunia 2010. Gelandang kreatif yang tak kenal lelah turun di semua laga yang dimainkan La Furia Roja, sebutan timnas Spanyol, dan mencetak dua gol. Selama Piala Dunia Iniesta tiga kali dinobatkan sebagai pemain terbaik dalam satu pertandingan. DAVID VILLA Sebelum Piala Dunia 2010 dimulai, Fernando Torers disebut-sebut bakal menjadi mesin gol bagi Spanyol. Prediksi itu didasarkan pada performa Torres yang konsisten bersama Liverpool. Tapi fakta di lapangan bicara sebaliknya. Torres mandul. Tapi disaat mantan pemain Atletico Madrid itu tak berdaya david Villa muncul sebagai penyelamat Spanyol. Dari delapan gol yang dibukukan Spanyol lima diantaranya diborong Villa. Nama pemain depan yang baru saja diboyong FC Barcelona dari Valencia itu menempatkan dirinya sebagai pencetak gol terbanyak Piala Dunia 2010 bersama Wesley Sneijder, Diego Forlan, dan Thomas Mueller. Tambahan lima gol di Piala Dunia Afsel membuat David Villa total mencetak 43 untuk La Furia Roja dan hanya tertinggal satu gol dari top scorer sepanjang sejarah timnas Spanyol, Raul Gonzalez. WESLEY SNEIJDER Pemain tengah Inter Milan ini menjadi ruh permainan timnas Belanda. Saat Arjen Robben masih cedera dan belum bisa dimainkan di babak penyisihan grup Sneijder menjadi motor utama penampilan De Oranje, sebutan timnas Belanda. Di kuarter final Sneijder tampil luar biasa dengan mencetak dua gol ke gawang tim favorit juara Brazil. Juara Dunia lima kali itu pun kalah dengan skor 2-1 dan harus angkat koper lebih awal dari Afsel. Wesley Sneijder total mencetak lima gol di Piala Dunia 2010. JOACHIM LOEW Sebelum putaran final Piala Dunia 2010 digelar, Jerman tidak masuk dalam daftar unggulan. Itu karena Der Panzer, sebutan timnas Jerman, kehilangan beberapa pemainnya yang cedera. Antara lain kapten Michael Ballack, Simon Rolfes, Christian Traesch, dan kiper utama Rene Adler.

RYAN NELSON Banyak yang memandang sebelah mata ketika Selandia Baru lolos ke putaran final Piala Dunia. Tapi Selandia berhasil tampil mengejutkan. Diantaranya dengan menahan seri juara bertahan Italia dengan skor 1-1. Selandia Baru tercatat sebagai satu-satunya tim yang terkalahkan di Piala Dunia 2010 ( semuanya seri). Dan Ryan Nelson menjadi pemain yang layak mendapat pujian atas prestasi Selandia Baru itu. Sebab berkat kehebatannya dalam mengkoordinir lini belekang Selandia Baru lolos dari kekalahan.

PECUNDANG FELIPE MELO Piala Dunia 2010 akan menjadi mimpi buruk bagi Felipe Melo. Pemain JUventus itu dinggap sebagai biang kerok kegagalan Brazil. Di babak kuarter final Melo diganjar kartu merah setalah dengan sengaja menginjak Arjen Robben yang sudah terjatuh di menit ke-73. Saat menghadapi Portugal di babak 16 besar pemain 27 tahun itu harus ditarik keluar di menit-menit awal karena pelatih kawatir dia akan diganjar kartu merah karena tampil sangat kasar. ROBERTO ROSETTI Wasit asal Italia ini membuat kontriovesi ketika Argentina mengalahkan Meksiko 3-1 di babak 16 besar. Saat itu wasit yang juga manajer sebuah Rumah Sakit di Torino itu mengesahkan gol Carlos Tevez yang jelas-jelas dalam posisi offside.

AFP PHOTO/ROLAND WEIHRAUCH

Paul si Gurita menjadi fenomenal setelah ramalannya hampir selalu tepat, termasuk ramalannya tentang Spanyol yang menjadi juara dunia akhirnya menjadi kenyataan. Akibat ramalannya itu Paul harus mendapat pengawalan khusus.

Rp 433 Juta Untuk Paul

JORGE LARRIONDA Wasit asal Montevideo Uruguay ini tidak akan pernah dilupakan oleh pendukung timnas Inggris. Larrionda dituding sebagai biang tersingkirnya Inggris di babak 16 besar karena tidak mengesahkan gol Frank Lampard yang jelasjelas sudah melewati garis gawang Jerman. Inggris kalah 4-1. YAKUBU AIYEGBENI Striker Nigeria itu membuang peluang yang seharusnya 99,99 persen gol saat melawan Korsel. Kejadin itu melewatkan peluang emas itu disebut-sebut sebagai yang terburuk sepanjang sejarah Piala Dunia. Aiyegbeni yang hanya berdiri beberepa jengkal daria garis gawang, dan tidak ada yang menjaga, sontekannya malah melenceng ke sebelah kiri gawang KOrsel.

PAUL si gurita menyedot perhatian selama penyelenggaraan Piala Dunia 2010. Gurita berusia dua tahun penghuni akuarium Sea Life di kota Oberhausen, Jerman, itu selalu tepat menebak hasil pertandingan yang dilakoni timnas Jerman. Belakangan, si Paul juga diminta meramal siapa yang bakal keluar sebagai juara dunia tahun ini. Lagi-lagi “ramalan” dia tepat, Spanyol mempecundangi Belanda di final dini hari kemarin. Tidak heran, popularitas Paul di Spanyol meningkat pesat. Banyak yang ingin memiliki gurita pintar tersebut. Kabar yang dilansir media-media di sana menyebutkan, seorang pengusaha restoran melayangkan tawaran sebesar EUR 38 ribu, atau setara dengan Rp 433 juta, demi memboyong Paul ke Madrid. Si pengusaha ingin menjadikan Paul sebagai maskot restorannya, sekaligus even kuliner raksasa yang diselenggarakannya. Jika boleh, dia juga ingin mengubah nama si gurita menjadi Paulo. Perdana Menteri Spanyol Jose Luis Rodrigo Zapatero punya pendapat lain. Dia iba kepada nasib Paul yang sering mendapatkan ancaman mati terkait ramalannya di Piala Dunia. Zapatero menyatakan bakal mengirimkan pasukan khusus untuk melindunginya dari ancaman. Setelah meramalkan kemenangan Jerman atas Argentina di perempat final, misalnya, seorang koki asal Argentina menyatakan ingin melemparnya ke

WAYNE ROONEY Sebelum Piala Dunia 2010 dimulai, Wayne Rooney disebut-sebut menjadi kandidat kuat peraih sepatu emas Piala Dunia Afsel dan bisa memimpin Inggris meraih prestasi terbaik. Tapi apa yang terhaji, striker manchster United itu tampil loyo dan tak satupun bisa mencetak gol. Inggris pun tersingkir di babak 16 besar. PATRICE EVRA Dipercaya menjadi kapten timnas Prancis Evra malah menjadi provokator timnya. Bek Manchester United menggalang para pemain yang lain untuk melawan pelatih Raymond Domenech. (ali)

panci penggorengan. Ancaman bukan hanya datang dari luar negeri. Segelintir publik Jerman sendiri sempat mengancam bakal membunuh Paul lantaran menebak Jerman bakal kalah dari Spanyol di semifinal. Yang bikin kesal, ramalan itu ternyata benar. “Saya khawatir dengan nasib gurita itu. Saya sedang mempertimbangkan untuk mengirimkan pengawal khusus ke Jerman,” ujar Zapatero, dalam wawancara dengan radio Spanyol. Menteri Lingkungan dan Perikanan Spanyol Elena Espinosa bahkan mengambil tindakan lebih jauh. “Senin besok (kemarin, Red) saya akan menghadiri pertemuan tingkat menteri Uni Eropa. Saya akan meminta pemerintah Jerman melarang publiknya membeli Paul. Saya tak ingin dia dibikin sajian makan malam orang Jerman,” tegas Espinosa. Belum ada tanggapan dari Akuarium Sea Life tentang tawaran serta rencana pengawalan terhadap salah satu koleksi mereka tersebut. Yang jelas, pihak akuarium tidak akan membiarkan Paul menjadi bahan eksploitasi media dan klub-klub sepak bola Jerman. Dia tidak akan diminta meramal hasil pertandingan Bundesliga atau semacamnya. “Dia akan pensiun dari dunia ramal meramal. Sejak sekarang, Paul hanya akan melakukan kegiatan favoritnya, yakni bermain-main dan menghibur anak-anak yang mengunjunginya,” kata Tanja Munzig, juru bicara akuarium. (na)

DELL NETBOOK

Di Balik Selebrasi Spanyol sebagai Juara Piala Dunia 2010

Rp 3.750.000,-

Casillas Berjoget Malu-Malu, Reina Bopong Anak 280

6 Cell Batrai

Ticket - Hotel - Tour - Cruise Jl. Raya Kelapa Dua No.8 Jayapura Papua Telp. (0967)522199, Fax. (0967)522088 TERBANG HEMAT Kami Carikan HARGA PALING HEMAT SEMUA AIRLINES - ONLINE SEMUA

HARGA PROMO MERPATI - LION AIR Travel network Pertama & Terbesar Lebih 100 Cbg

:=FAF? K=JNA;= MELAYANI SERVICE PANGGILAN

* AC * Kulkas * Freezer * Dispenser * Mesin Cuci * Cool Drink

DANI NUR SUBAGIYO, Johannesburg PANGGUNG elips berukuran 4 x 15 meter diletakkan di tengah tribun VVIP Stadion Socccr City, Johannesburg, Senin dinihari kemarin. Panggung warna putih itu dibagi dua bagian. Area panjang untuk prosesi pengalungan medali dan area bulat untuk penyerahan trofi. Begitu announcer memanggil Tim Spanyol, satu per satu pemain berjalan beriringan menaiki tribun. Bek kanan Sergio Ramos berada paling depan saat pengalungan medali. Diikuti Jesus Navas, Carles Puyol, Cesc Fabregas,

Membuka Pendaftaran Mahasiswa/i Baru Kelas Reguler Tahun Akademik 2010/2011 1. PROGRAM STUDI S-1 KEPERAWATAN GELOMBANG II Waktu pendaftaran : 10 Juni - 2 Ags 2010 Tes tertulis : 4 Agustus 2010 Pengumuman Tes : 6 Agustus 2010 2. PROGRAM STUDI D-III KEBIDANAN GELOMBANG II Waktu pendaftaran : 10 Juli- 2 Agus 2010 Tes tertulis : 4 Agustus 2010 Pengumuman Tes : 6 Agustus 2010

CV. PAPUA INDAH PERKASA

Hub: Hj. Sumiati HP. 0812 4850 0828 Pasar Hamadi

dan seterusnya. Orang terakhir di deretan tim Spanyol adalah Iker Casillas karena kiper Real Madrid itu berstatus kapten tim. Setelah semua pemain, termasuk pe-

SK.MENDIKNAS RI : No. 156/D/0/2009 Alamat : Jln.Caravan (Depan Hotel Tahara) Sentani Tlp : 081344946258

Hub. 085244579700

* Rias pengantin * Catering/Rumah/ Kantor & Rantangan siap antar * Sound System, Profesional Orgen Tunggal Beserta Penyanyi

AFP PHOTO / JEWEL SAMAD

Kiper Spanyol Pepe Reina berpose dengan throphy Piala Dunia di Soccer City Stadium di Soweto, suburban Johannesburg dini hari kemarin.

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKES) JAYAPURA

Terima Bongkar Pasang AC

Melayani :

kemenangan pemain Spanyol, kertas emas di belakang panggung disemburkan ke udara. Dari Casillas, trofi lalu dipegang bergantian oleh semua pemain. Sorot kamera dan jepretan kamera media terus mengikuti. Del Bosque yang semula sibuk ngobrol dengan Blatter dan Zuma juga diminta mengangkat trofi. Setelah semua orang mendapat giliran, para pemain berjoget di atas panggung. Bek kiri Joan Capdevilla sempat menggoda Casillas untuk berjoget. Casillas yang terlihat malu-malu itu pun terpaksa melakukannya meski gerakannya agak kaku. Penonton yang ada di dekat panggung terus menyoraki kiper 29 tahun itu. “Go...go...Casillas,” begitu teriakan dari penonton. Setelah acara joget usai, para pemain menuju lapangan untuk mengarak trofi. Fernando Torres, satu-satunya pemain Spanyol yang memakai sepatu kets, juga tidak ketinggalan. Di sisi lain, kiper cadangan Spanyol yang memperkuat Liverpool, Pepe Reina, berjalan menuju tribun pojok di sebelah utara. “ Ternyata, Reina menjemput putri bungsunya yang bernama Grecia.

Spanyol merebut gelar juara dunia pertamanya dinihari kemarin WIB. Kapten Spanyol Iker Casillas didaulat mengangkat trofi juara. Para penggawa La Furia Roja “sebutan Spanyol”pun bersukaria.

latih Vicente del Bosque, berada di areal bulat, Presiden FIFA Sepp Blatter dan Presiden Afrika Selatan (Afsel) Jacob Zuma menyerahkan trofi kepada Casillas. Berbarengan dengan teriakan YAYASAN UMEL MANDIRI MEMBAWAHI 2 (DUA) PERGURUAN TINGGI : 1.SEKOLAH TINGGI ILMU HUKUM ( S T I H ) (Terakreditasi BAN-PT) 2.AKADEMI MANAJEMEN INFORMATIKA & KOMPUTER ( A M I K) (Menunggu SK dari BAN - PT)

Kampus : Jl. Raya Abepura depan Perpustakaan Daerah Tlp. (0967) 588763-585096-584254

MENERIMA MAHASISWA BARU KELAS REGULER PAGI & KELAS KHUSUS PEGAWAI TAHUN AKADEMIK 2010 - 2011 Untuk Dididik Menjadi SARJANA HUKUM (S.H) dan Tenaga Siap Pakai di Bidang KOMPUTER (A. Md. Kom)

Jurusan dan Program Studi A. Program Studi Ilmu Hukum Jenjang Program Strata Satu (S1) B. Program Studi Manajemen Informatika Jenjang Program Diploma Tiga (D3) Profesional C. Gratis Akses Internet Kampus

Tempat pendaftaran Jam Kontak person

: Loket pendaftaran mahasiswa Baru STIKES Jayapura : 09.00 WP - 15.00 WP : Batseba 081344946258 Meiman 081219043716

PERSYARATAN PENDAFTARAN: 1. Foto copy Ijasah Dan Nem yang sudah dilegalisir Sebanyak 4 Lembar 2. Pas foto 3 X 4 sebanyak 6 lembar 3. Biaya Pedaftaran Gelombang 1 Rp. 100.000 Gelombang 2 Rp. 150.000 Ketua Dra. Maria Sumartini,M.Si

Ketua Panitia Regina Warwe, S.St Puji Rahayu , S.Kep, Ners

Tersedia Beasiswa Berprestasi

Ketua STIH Umel Mandiri

PENDAFTARAN Gel. I Tanggal 19 April s/d 25 Juni 2010 Gel. II Tanggal 30 Juni s/d 14 Agustus 2010 Setiap Hari Kerja Senin s/d Jumat Jam : 09.00 - 16.00 Wit Persyaratan Pendaftaran : 1. Lulusan SMA/SMK sederajat 2. Salinan STTB & NEM dilegalisir 2 lembar 3. Pas Photo 2 x 3, 3 x 4 dan 4 x 6 masingmasing= 2 Lembar 4.Membayar Biaya Pendaftaran. 5. Tempat Pendaftaran Kampus Umel Mandiri, Jl. Raya Abepura Depan Perpustakaan Daerah Kotaraja.

Info lebih lanjut Hubungi Tlp. (0967) 588793584254 atau Samsul Tamher, SH. MH Hp. 081248930405 dan Diana Souwela, Amd. Sos Direktur AMIK Mandiri Ketua Panitia MaBa Hp.Umel 081344873887

TTD

TTD

TTD

Hj. HERNIATY, SH., MM

SOFYAN, S. Kom

SAMSUL TAMHER, SH., MH

Gadis berusia tiga tahun itu lalu dibopong mengitari lapangan. Reina, sepertinya, ingin meniru tradisi di Premier League Inggris. Yakni, para pemain membawa buah hatinya di pekan terakhir liga. Aksi Reina pun memecah perhatian kamera televisi dan fotografer. “Putri saya sangat berarti bukan hanya dalam kehidupan saya, tapi juga dalam karir saya,” kata Reina di sesi latihan Spanyol di NWU Campus, Potchesftroom dua hari sebelum final. “Jika Spanyol meraih juara dunia, gelar itu akan saya persembahkan untuk Grecia,” lanjut Reina. Dan, itulah yang dilakukan Reina pada Grecia. Spanyol layak menjadi juara dunia, salah satunya, mungkiin karena kehangatan suasana kamp mereka di Potchefstroom. Dibandingkan kamp ke31 kontestan Piala Dunia 2010 lainnya, kamp Spanyol lebih terbuka dengan media, apalagi media dari Spanyol sendiri. Interaksi antara pemain dan media menjadi pemandangan biasa. “Media sangat penting bagi pemain, begitu pula sebaliknya. Keduanya saling berkaitan. Saya punya banyak kenalan dari media,” kata Xavi Hernandez, gelandang Spanyol. (*/cfu)


20

Cenderawasih Pos

Selasa, 13 Juli 2010

ALL SPORT Kuota Asing Asia Mulai Panas SRIWIJAYA- Posisi pemain asing Asia Sriwijaya yang ditempati striker Pavel Solomin dan defender Precious Emuejeraye semakin panas. Ini setelah semakin banyaknya pemain asing Asia yang melamar untuk bisa masuk skuad tim berjuluk Laskar Wong Kito. Ya, saat ini sedikitnya puluhan pemain asing Asia telah ramai melamar ke tim juara double winner 2007 ini. Yakni, lima pemain asal Tajikistan yang juga rata pemain striker dan defender. Pemain Malaysia, Korea, Thailand dan beberapa negara Asia lainya. Praktis, dengan kondisi ini, perebutan kuota pemain Asia semakin panas. “Ya, sampai saat ini yang paling banyak pemain asing yang melamar rata-rata dari Asia. Sampai saat ini sudah puluhan jumlahnya,” kata manajer Sriwijaya FC, Hendri Zainuddin. Terutama posisi Pavel Solomin. Ya, sampai saat ini kontribusi pemain timnas Uzbekistan ini belum memberikan kepuasan bagi fans Sriwijaya FC. Ini setelah hasil gol yang diciptakan Pavel belum sebanding dengan posisinya sebagai target man. Pavel sendiri direkrut di pertengahan musim 2009-2010. Sampai saat ini, pemain kelahiran 15 Juni 1982 ini telah mengoleksi 5 gol. Jumlah ini sangat minim dibandingkan dengan pendahulunya, Ngon A Djam. Ya, meski bergabung semusim penuh, Ngon telah menempatkan sebagai top skor ketiga di Liga Super 2008-2009 dengan torehan 22 gol. Begitu juga dengan Precious Emuejeraye. Posisi pemain naturalisasi Singapura ini juga masih rawan. Ini setelah, beberapa pemain timnas asing Asia yang mendaftar juga banyak yang berposisi defender. “Kami saat ini masih menampung semua pemain yang melamar. Kami belum bisa putuskan. Nanti usai Piala Indonesia baru kami bisa memutuskan apakah akan memakai pemain lama atau baru,” pungkas pria asal Payaraman ini. Sementara itu, Sriwijaya FC akan menjalani pertandingan Piala Indonesia dengan komplet. Ini setelah, striker Obiora Richard sudah mulai bergabung bersama Keith Kayamba Gumbs dkk. Sebelumnya, Obi sempat izin lantaran ayah mantan pemain PSDS ini meninggal dunia. “Obi sudah bergabung dengan kami. Tadi pagi (kemarin, Red) Obi datang ke Palembang,” ujar pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan.(mg43)

AGENDA Kamis, 15 Juli 2010 Pelita Jaya v Persipura Jumat, 16 Juli 2010 Sriwijaya FC v Persebaya Sabtu, 17 Juli 2010 Persija v Persik Minggu, 18 Juli 2010 Arema v Persib Senin, 19 Juli 2010 Persipura v Pelita Jaya Selasa, 20 Juli 2010 Persebaya v Sriwijaya FC Rabu, 21 Juli 2010 Persik v Persija Kamis 22 Juli 2010 Persib v Arema

Boaz Solossa saat melakukan latihan yang diawasi langsung pelatih Jacksen F Tiago di lapangan Stadion Mandala, Senin (12/7) kemarin.

Pede Tanpa Beto JAYAPURA- Nama bomber Albertho Goncalves dipastikan tak dimasukkan dalam daftar pemain pada kontra Pelita Jaya Karawang 15 Juli mendatang pada Piala Indonesia 8 besar. Dengan kondisi ini otomatis menyisakan Boaz Solossa, Tinus Pae, Qu Cheng dan Yohanis Makanuay. Boaz sendiri mengaku tak jadi soal meski tanpa assist Beto.

Njanka-Kurnia Deal ke PSM MAKASSAR — Manajemen PSM mulai buka-bukaan soal pemain buruan yang bakal berlabuh di skuad Pasukan Ramang. Kabar terakhir, tiga pilar Arema Indonesia. Selain kiper utama, Kurnia Meiga, dua pilar lain juga kabarnya sudah deal, yakni Pierre Njanka dan Zulkifli Syukur. Sebelumnya sudah ada arsitek tim, Robert Rene Alberts. “Insya Allah semua berjalan lancar. Tidak ada lagi istilah diincar. Kita sisa eksekusi saja. Semua pembicaraan sudah oke. Selain pelatih, tiga pilarnya pun diharapkan segera deal,” terang Asisten Manajer Marketing Communication PSM, Noor Korompot, Jumat pekan lalu. Menurut Korompot, Njanka dan Kurnia tidak ada masalah. Keduanya sudah menyatakan siap gabung PSM. Tinggal hitam di atas putih. Sedangkan Zulkifli yang belum menyebut angka. Prahara di tim Arema membuat perburuan PSM menjadi kian mudah. Seperti diketahui, sejak Kamis, 8 Juli para punggawa Arema mogok total dari latihan. Janji manajemen tim Singo Edan membayar gaji dan bonus juara yang belum diterima pemain serta tim pelatih. Itu pula yang menyulut para pemain ingin cabut lebih cepat. Korompot menyatakan, jika Kurnia bisa bergabung, maka kiper asing asal Thailand, Kosin Hathairattanakool, batal. “Kita pikirkan masalah kuota asing. Kalau sudah ada Kurnia, lebih kuota baik dialihkan ke barisan gelandang,” jelasnya. Asisten Manajer Bidang Teknik PSM, Abdi Tunggal, membenarkan jika Kurnia dan Zulkifli memang sudah dikontak. Keduanya sisa melakukan pertemuan serius. Usai Piala Indonesia semuanya diperkirakan akan selesai. Malah, jika Arema tersingkir lebih cepat di Piala Indonesia, komunikasi dengan tiga pilar ini akan lebih cepat tuntas. “Sudah ada kontak dengan mereka, cuma kami sangat hati-hati,” jelasnya. Kabar dari Malang, Robert bersama pasukannya mengancam mogok tidak tampil di Piala Indonesia. Ini dilakukah jika tak ada kejelasan gaji dan bonus dari manajemen. Sesuai jawal Arema akan bertanding lawan Persib Bandung pada leg pertama babak 8 besar Piala Indonesia 2010, Minggu, 18 Juli. “Kita tidak akan latihan sampai dapat gaji dan bonus. Itu dampak dari manajemen yang tidak bisa memenuhi kewajibannya. Ini bukan yang pertama kali. Kami kasih waktu manajemen satu minggu,” kata Njanka seperti dikutip Malang Pos (grup Fajar) di Malang. (jpnn)

Bagi pemain dengan nomor punggung 86 ini yang terpenting adalah kekompakan selama Beto tak dimainkan telah terbangun baik ia dengan striker lainnya maupun dengan pemain tengah. “Tak masalah sekarang yang penting maju apapun yang terjadi kami harus buat yang terbaik untuk tanah ini,” aku Boaz kepada Cenderawasih Pos jelang latihan

sore kemarin. Menurutnya apa yang disampaikan pelatih, Jacksen F Tiago adalah tepat dimana tanpa Beto, pemain tetap mampu mencatat hasil maksimal. “Saya setuju ungkapan pelatih, kami sudah buktikan meski tanpa dia (Beto). Saat ini kami bermain dengan mengandalkan seluruh pemain dan bukan hanya satu pemain,” tegasnya.

Lengserkan Posisi Riedl PSSI Jajagi Fatih Terim JAKARTA- Rencana perekrutan pelatih anyar bagi Timnas Indonesia benar-benar mengancam Alfred Riedl. Pelatih asal Austria tersebut bisa jadi bakal mendapat pos yang lebih rendah dari posisinya saat ini sebagai arsitek Timnas senior. Riedl bakal dilengserkan ke timnas U-23. “Dia (Riedl) akan kami fokuskan untuk merebut medali emas SEA Games,” terang Nurdin Halid, ketua umum (Ketum) PSSI, saat ditemui di kantor PSSI kemarin sore (12/7). Sayang, dia enggan menyebut bahwa Riedl akan dimaksimalkan ke timnas U-23. Namun, pernyataan tersebut mengindikasikan bahwa Riedl akan dikaryakan di timnas U-23. Itu disebabkan SEA Games memang memberlakukan batasan umur setiap pemain, yakni 23 tahun. Sebenarnya, kondisi tersebut tak ubahnya dilema bagi PSSI.

Pasalnya, mereka sudah terlanjur mengontrak mantan pelatih Vietnam itu selama dua tahun. Target pertama Riedl ialah wajib membawa pulang gelar juara di Piala AFF (Federasi Sepak Bola Asia Tenggara) 2010. Selanjutnya, dia juga dibebani target mampu membawa Timnas Indonesia menjadi juara di SEA Games 2011 ketika Indonesia ditunjuk sebagai tuan rumah. Wacana untuk mencari pelatih timnas senior juga sebenarnya cukup rawan dilakukan dalam waktu dekat. Apalagi, Riedl yang selama ini memangku jabatan tersebut sudah memiliki program kerja. Setelah menggeber seleksi di Makassar dan Jakarta, rencananya para pemain sudah akan melakukan training center (TC/ pemusatan latihan) mulai 1 Agustus mendatang. Apalagi, Piala AFF sudah sangat dekat. Namun, Nurdin menampik anggapan jika perekrutan tersebut tak berguna. MBAK SULIS - MADURA

PIJAT TRADISIONAL Cape, Keseleo, Utk Pria, Ibu-Ibu & Anak-Anak Datanglah Ke Mbak Sulis Badan Pasti Segar

081344361781

Kalau anda perlu hub: Kapan saja anda perlu bisa di panggil ke rumah. Datang ke tempat saya pulang sehat

“Mencari pelatih berkualitas kan memang sudah menjadi kebutuhan. Sejak dulu memang sudah ada keinginan,” tambah Nurdin. Dia mengungkapkan, pelatih asing anyar tersebut tidak akan dikontrak dalam jangka pendek seperti pelatih-pelatih sebelumnya. PSSI bakal mengikat pelatih asing tersebut minimal empat tahun. Mereka berharap, pelatih asing tersebut mampu membawa Indonesia menjadi Macan Asia serta mampu lolos ke Piala Dunia 2018. Karena itu, pelatih anyar tersebut bakal mendapat kesempatan yang lama agar bisa menjawab tantangan yang diberikan PSSI. “Kami sudah melakukan penjajagan dengan Fatih Terim (mantan pelatih Timnas Turki). Yang pasti pelatih berkualitas memang sangat dibutuhkan sejak dulu. Namun karena PSSI tidak punya kemampuan biaya, akhirnya belum terlaksana,” jelas mantan anggota DPR RI tersebut. (ru/diq)

PIJAT TRADISIONAL

MBAK WULAN UNTUK PRIA DAN WANITA A MENERIM

HUBUNGI HP. 081344266680/085244267550

Pemain yang nyaris menyabet rekor top skor musim lalu ini cukup yakin dengan kemampuan Tinus Pae, Qu Cheng maupun Yohanis Makanuay karena selama ini pemain ini mulai terbiasa dan mampu beradaptasi dengan baik. “Tipa sudah sering diturunkan jadi tentu kami bisa saling berkomunikasi di lapangan,” jelasnya. Tentang Pelita Jaya,

GAMEL/CENDERAWASIH POS

Bochi melihat hasil akhir Pelita musim ini memang tak menggembirakan namun dengan pergantian pelatih ternyata mereka mampu bangkit. “Ow saya melihat mereka tim yang perlu diantisipasi. Desas desus tentang keterlambatan gaji juga saya pikir tak akan mempengaruhi semangat mereka saat bertemu kami nanti,” yakinnya. (ade/wen)

Kambu Khawatirkan Pelita JAYAPURA– Jika bisa memilih, Ketua Umum Persipura, M.R Kambu mungkin akan memilih tim besar dengan materi pemain bagus yang menjadi lawan Persipura di awal babak 8 besar Piala Indonesia, 15 Juli mendatang. Alasannya adalah jika Persipura dipertemukan dengan tim bagus maka bisa dipastikan bahwa semua pemain akan bekerja maksimal mengeluarkan semua kemampuannya sekalipun dibawah tekanan. Namun menurutnya jika bertemu tim yang justru berada di papan bawah, Kambu melihat persoalan klasik Perispura yakni memandang remeh lawan kadang muncul. “Saya justru khawatir jika melawan Pelita nanti karena kadang pemain suka menganggap remeh yang akhirnya hasilnya juga tak memuaskan. Jika perlu lawan pertama Persipura adalah tim seperti Sriwijaya, PSPS Pekanbaru ataupun Arema,” ucap Kambu di Mandala, Sabtu pekan kemarin. Ia minta kepada pemain untuk membuktikan bahwa sikap professional tetap ditunjukkan sekalipun bertemu lawan yang diatas kertas di bawah Persipura, tidak lagi memandang bahwa lawan yang dihadapi adalah tim lemah atau tim dibawah

M.R Kambu

Persipura. “Saya yakin semua pemain juga percaya bahwa bola itu bundar jadi semua kemungkinan bisa terjadi nah ini yang perlu ditekankan,” katanya. Kendati demikian, ia melihat pemain semakin dewasa melihat perubahan dan memahami situasi, banyak pelajaran berharga yang akhirnya membuat tim terus eksis dan memahami kelemahan masing-masing. “Sekarang yang penting adalah berdoa memohon pertolongan Tuhan dibarengi dengan usaha kerja keras agar semua keinginan tercapai,” tandasnya. (ade/wen)

Lihat, Datang dan Buktikan !!!

Belakang BRI Klofkamp Jayapura Hub. 085241821316 - 085295953520

VACUM + CREAM MONTOK Paket Plus cream sekali pakai jadikan payudara kecil jadi besar, kendor jadi montok dan kencang

KINI HADIR DI SENTANI......!!!!!

Pusat PENGOBATAN ALAT VITAL Pria dan Wanita Ahli Bikin Sejata Pria Yang Paling Spetakuler

VACUM + OIL UNTUK PRIA

Bersama AA.Usman dari Pesisir laut Kidul Banten Selatan Metode Teraphy: 30 Menit!!! Dioles diurut langsung reaksi di Tempat KHUSUS PRIA - Menambah Ukuran Besar Panjang dan Keras Kuat dan Tahan Lama - Mengobati Impoten dan ejakulasi dini - Meluruskan alat vital yang bengkok KHUSUS WANITA - Memperbesar dan Mengencangkan Payudara - Mengobati Organ kewanitaan menjadi keset - Membentuk organ kewanitaan menjadi keset, sepet dan rapet SUPRANATURAL - Pasang susuk nlam kasih - Memikat dan menundukan pasangan agar tidak berpaling

HP. 081248921081

AA. USMAN ALAMAT PRAKTIK HOTEL SENTANI RAYA - PASAR LAMA SENTANI

BUKA CABANG SARMI Alamat Praktek: Jl. Sawar Samping SD YPK Sarmi HP. 081388386618

PERAPAT WANITA Ramuan Alami untuk mengurangi aroma tidak sedap, mengobati keputihan dan mengencangkan kulit bagian wanita

Hub : TREND COSMETIC Jl. Raya Abepura-Kotaraja Bucend IV Blok K-152 Jalan Masuk LPMP HP: 0852 5405 6367 Untuk luar kota Jayapura pesanan kami kirim lewat paket


Cenderawasih Pos

21

Selasa, 13 Juli 2010

ALL SPORT :=DD9 NAKL9 Elektronic Service

MENERIMA Service Keliling Laser Disc, DVD, VCD, TV, TApe, AMP, PLAY Station, Mesin Cuci, Kipas Angin, Pompa, Air, Monitor, CPU, Dll

JUGA MENERIMA Pemasangan & Perbaikan

Tenaga Terdidik Berpengalaman

HUBUNGI Telp. (0967) 587731

Rossi Gabung Ducati Digaji Hampir Dua Kali dari Yamaha BRNO - Kepastian kepindahan Casey Stoner ke Honda untuk musim depan memberikan efek domino pada bursa pembalap MotoGP. Ducati yang kehilangan andalannya dipastikan mencari pengganti dari deretan pembalap papan atas. Pilihan Ducati untuk menggantikan Stoner tersebut berpotensi memunculkan kejutan baru di MotoGP. Ducati secara resmi telah mengumumkan kepindahan Stoner ke Honda musim depan di website mereka. Kepindahan pembalap utama mereka tersebut akan membuat Ducati segera mencari pembalap pengganti untuk menjadi rider nomer satu di tim mereka. Nama Valentino Rossi menjadi yang terdepan sebagai target mereka. Rossi, yang kini sedang dalam proses penyembuhan kakinya yang patah akibat cedera, sebenarnya telah berulangkali dikaitkan akan pindah dari Yamaha ke Ducati. Namun kabar tersebut masih seputar isu dan belum ada kejelasan sama sekali. Dengan kepastian hengkangnya Stoner musim depan membuat nama pembalap Italia tersebut kembali mencuat. Memang belum ada pernyataan resmi soal ketertarikan Ducati atas Rossi dan begitupun sebaliknya. Namun dengan adanya Jorge Lorenzo, rekan setimnya di Yamaha sedikit banyak akan membuat

GETTI IMAGES

Valentino Rossi.

kepindahan tersebut berpeluang besar terjadi. Performa yang ditunjukkan Lorenzo musim ini memang membuat Yamaha puas. Meski tanpa Rossi yang masih absen, Lorenzo bisa tampil memukau dan merajai musim hingga balapan kedelapan. Pembalap asal Spanyol tersebut mantap di puncak klasemen sementara dengan nilai 165 poin, unggul 52 poin atas Dani Pedrosa di peringkat kedua. Penampilan Lorenzo yang memukau tersebut diyakini akan membuat terjadinya persaingan sebagai pembalap utama di tim Yamaha yaitu antara Rossi dan Lorenzo. Yamaha diperkirakan tidak akan mau mengambil risiko tersebut yang berpotensi merugikan tim.

Meski nama Rossi sudah sering dikaitkan dengan Ducati, perpindahan tetap akan berarti besar bagi MotoGP. Apalagi, berulangkali Rossi berulangkali menegaskan akan mengakhiri karirnya di tim pabrikan asal Jepang tersebut. Begitu pula Yamaha yang juga berulangkali mengungkapkan akan mempertahankan pembalap yang sudah memberikan empat gelar juara dunia MotoGP itu. Menurut kabar yang dirilis media Italia, kerjasama Rossi dan Ducati nantinya bakal bernilai super. Rossi akan mendapatkan kontrak dengan durasi empat tahun. Selain itu, Rossi diperkirakan akan mendapatkan bayaran sebesar 15 juta Euro atau hampir dua kali dari tawaran yang disampaikan Yamaha untuk mempertahankannya. Rossi memang seperti mendapatkan suasana yang buruk di Yamaha. Jika ingin bertahan di Yamaha, dia harus rela nilai kontraknya dipotong. Jika sebelumnya dia mendapatkan 14 juta Euro, dia hanya akan menerima 9 juta Euro. Akhir dari seluruh rumor tentang kepindahan itu bisa segera didapatkan. Menurut rencana, pembalap 31 tahun itu akan mengumumkan seputar masa depannya usai melakukan sesi latihan di Sirkuit Brno, Republik Ceko. Rossi akan menjajal YZF-R1, motor produksi Yamaha untuk ajang Superbike, sehari setelah gelaran World Superbike (WSBK) seri Rep Ceko. Ini untuk mengetahui perkembangan pemulihan cederanya.(ady)

Suns Dapatkan Turkoglu-Childress PHOENIX - Phoenix Suns mulai melakukan usaha besar untuk membangun timnya menuju NBA musim 2010-2011. Usaha yang mereka lakukan masih berhubungan dengan reaksi atas hengkangnya Amare Stoudemire. Power forward 27 tahun itu memilih New York Knicks setelah berstatus free agent. Kehilangan Stoudemire membuat Suns mengarahkan fokus untuk memperkuat barisan forward. Berdasar laporan Arizona Republic, Suns sudah mendapatkan kesepakatan dengan dua bintang sekaligus, Hedo Turkoglu dan Josh Childress. Keduanya didapatkan Suns melalui transaksi terpisah. Kedatangan dua pemain yang bisa bermain di posisi forward itu bakal mengubah wajah tim yang musim lalu meraih fi-

nal wilayah barat itu. Untuk mendapatkan Turkoglu, Suns mengirimkan guard Leandro Barbosa dan forward Dwayne Jones. Musim lalu, Turkoglu mendapatkan musim yang buruk di Toronto hingga meminta dimasukan dalam daftar trading. Dengan pertukaran tersebut, Raptors berharap mampu menambal kehilangan Chris Bosh yang memilih hengkang ke Miami Heat detelah berstatus free agent. Jones pun langsung dikirimkan ke Charlotte Bobcats supaya Raptors mendapatkan forward Boris Diaw. Dalam pertukaran selanjutnya, Suns segera melakukan kesepakatan tanda tangan dan pertukaran untuk mendapatkan Childress dari Atlanta Hawks. Meski dua musim terakhir

Childress bermain bersama klub Yunani Olympiacos, Hawks masih memiliki hak kepemilikan atas Childress. Arizona Republic melaporkan Childress menyetujui kontrak berdurasi lima tahun dengan nilai USD 34 juta. Hawks yang tak memiliki salary cap yang cukup setelah kesepakatan dengan Joe Johnson dalam kontrak enam tahun dengan nilai USD 120 juta, akan mengirimkan pemain pilihan ronde kedua draft pick 2012 untuk melengkapi transaksi. Harapan besar digantungkan Suns pada Turkoglu yang memiliki pengalaman sepuluh musim di NBA. Meski sama-sama menempati posisi power forward, antara Turkoglu dan Stoudemire memiliki karakter permainan

yang berbeda. Jika Stoudemire tak banyak menguasai bola, Turkoglu memiliki karakter sebaliknya. Dengan kemampuannya tersebut, Turkoglu bisa turut memberi bantuan besar pada point guard Steve Nash saat timnya membangun serangan. Seperti diketahui, Nash yang kini menapak 36 tahun menit bermainnya makin terbatas. Untuk itu, pelatih Alvin Gentry ingin mengurangi beban yang dipikul Nash di timnya. Di sisi lain, Childress hanya akan jadi barisan pendukung starter Suns. Dia akan bergabung dengan Channing Frye, Jared Dudley dan Goran Dragic untuk mengisi barisan cadangan Suns yang terkenal memiliki agresifitas tinggi. (ady)

PIMPINAN KARYAWAN/TI

SUMBER MAKMUR SUPERMARKET MENGUCAPKAN Selamat Atas Serah Terima Jabatan KODIM 1701 JAYAPURA Dari

Letkol Imam Santosa Kepada

Letkol AHM Sihombing Pada hari Selasa. 13 Juli 2010

RUDY MASWI Pimpinan


22 ○

IKLAN ○

Cenderawasih Cenderawasih Pos Pos 10 April Selasa, 13 Juli Cenderawasih Pos Sabtu, Jumat, 30 April Sabtu, 01 Mei2010 2010

SPESIALIS PARABOLA PAPUA INTI Selular SERVICE KELILING

SAGITA selular

RESEIVER+ PARABOLA 6 FEET +LNBF DOUBLE+PIPA & KABEL Perdana AS + PASANG + GARANSI TERSEDIA

Jl. Irian No.7 - Imbi 0967-535885

JUAL MURAH

Kolesterol, Hypertensi, Asam Urat Teratsi

Rp 5000

* INDOVISION * PARABOLA 6 & 9 FEED * LNBF 2 IN 1 * RESEIVER DIGITAL DLL • PENGGERAK PARABOLA JUGA MENERIMA PEMASANGAN & PERBAIKAN

Perdana Simpati max

Rp 10000

Rheumatik Teratasi

Hubungi Segera :

HUB : 085244323773/ 081344611602

Jl. Baru Pasar Abepura

Bapak Nico Telp. (0967) 584418 Telp. 0967-583939, 0811488559, Hp. 081248123888 & 085244356718

Jl. Raya Sentani 594620

MELAYANI: Pendaftaran MKios, Pendaftaran MTronik, Partai Voucher CP: HP. 085796229044

TURUN BERAT BADAN DENGAN NUTRISI Baik untuk penderita Diabetes, Jantung, Asam Urat, Gangguan Pencernaan, Tekanan Darah, Asma, dll Depkes RI ML 562704003398

Bergaransi !!! HUBUNGI KONSULTAN HERBAL LIFE INEDEPENDEN Jl. Raya Abepura (Pertigaan Kantor Camat Japsel) Entrop Tlp. (0967) 551022 - 0812 4417 0868

Jl. Raya Hawai No. 45 Sentani Telp. 0812 480 41435 (AGEN TUNGGAL)

1

SALON SALONANDA ANDAPAPUA PAPUA MELAYANI MELAYANI:

Jual Alat-alat Salon

RIAS PENGANTIN & DEKORASI

Jual alat-alat, Produk salon dan Rambut Asli

- Kursi keramas RIAS PENGANTIN & DEKORASI - Menyewakan pakaian - Kursi potong - Menyewakan pakaian carnaval anak-anak carnaval anak-anak - Tempat Tidur - Rebonding 130.000 - Rebonding Rp. Rp. 130.000 facial/ lulur - Smooting 200.000 - Smooting Rp. Rp. 200.000 - Keriting 100.000 - HFREBONDING 4 fungsi - Keriting Rp. Rp. 100.000 SMOOTHING - Creambat Rp. 60.000 - Pavozon, - Creambat Rp. Rp.60.000 - Hair spa 70.000 GRATIS Steamer VIT - Hair spatelinga Rp. Rp.70.000 - Therapi 40.000 UK 6ML - Therapi telinga Rp. Rp.40.000 - Produk2 Catok, - Pewarnaan 150.000 - Colouring Rp. Rp. 150.000 - Toning 50.000 Hairdryr, Handuk, - Toning Rp. Rp.50.000 - Gunting 30.000 Gunting, Dengan dll Obat - Gunting Rp. Rp.30.000 - Facial 60.000 - V.spa/ratus 50.000 - Facial Rp. Rp.60.000 Dengan Obat Berkualitas Anda - Sambung Rambut Asli/helai 6.500 - V.spa/ratus Rp. Rp.50.000 Berkualitas, Pasti Puas - Tindik telinga 50.000 - Hair extn/helai Rp. Rp.70.000 - Waxing,telinga keriting bulu mata dll50.000 Anda Pasti Puas - Tindik Rp. Waxing, keriting bulu mata dll - Kotaraja Jl. Pemda 3 C-43 Komplek Melati Abepura Telp.582995 - -Kotaraja Jl. Pemda C-43 telp. Komplek Melati Abepura Telp.582995 Jl. Sulawesi dok 8 3Japut 543530 - Jl. Sulawesi dok 8 Japut telp. 543530

BLN

HUBUNGI : PT. HASJRAT DIVISISEPEDA SEPEDA MOTOR HUBUNGI : PT. HASJRATABADI ABADI DIVISI MOTOR JAYAPURA -- YAMAHA POLIMAK JL. ** JAYAPURA JL. ARDIPURA ARDIPURAIII IIINO.1 NO.1TELP. TELP.0967-534558, 0967-534558,5355111, 5355111, OUTLET RUKO (DEPAN (DEPAN SWISSS SWISSS BELLHOTEL) BELLHOTEL)TELP. TELP.09670967-537913 537913 ** ABEPURA: ABEPURA JL. JL. ABE ABE PANTAI PANTAIKAMKEY KAMKEYTELP. TELP.0967-588711, 0967-588711,588369 588369 ABEPURA: OUTLET OUTLET ABEPURA ** SENTANI: JL. KEMIRI KEMIRI KOMP. KOMP. SENTANI SENTANISQUARE SQUARETELP. TELP. 09670967-594048 594048 SENTANI: JL.

Jl. Argapura No. 14 Jayapura Telp. (0967) 535002, 534479/085230016783, Jl. Raya Sentani Flavouw (Pojok) 081230835550 Sorong : Jl. Ahmad Yani No. 95 Telp. (0951) 325300/085254568015 Timika: Jl. Ruko Belibis No. 11 (Depan Bank Mandiri) 085230016782 Buka Jam : 08.00 - 20.00 WIT Minggu Buka Jam : 13.00 - 17.00 WIT

Rute : Jakarta-Surabaya-Sorong-Manokwari-Nabire-Serui-Biak-Jayapura

ANUGERAH SEMESTA

KM.GUNUNG DEMPO, KM.SINABUNG, KM.DOROLONDA, KM.LABOBAR Jakarta Surabaya Jayapura

* Vega ZR Subsidi Uang Muka Rp 500 Ribu Discount 300 Ribu

: Jl. Mangga Besar Raya No.93D : Jl. Perak Timur 512 Blok J-3 : Jl. Irian No.1 (ex Pelni Lama)

Telp. (021) 6252513 Hp.0812 9298163 Telp. (031) 3282667 Hp.0815 1878668 Telp. (0967) 521218 Hp.085216018324

TERCEPAT KARENA

PRIORITAS * NEXT FLIGHT SERVICE * OVERNIGHT SERVICE * INTERNATIONAL 12345678901234567890123456789012123456789 12345678901234567890123456789012123456789 12345678901234567890123456789012123456789 D9Q9F9F H=D9F??9F 12345678901234567890123456789012123456789 12345678901234567890123456789012123456789 12345678901234567890123456789012123456789 L[bf* (0967) 536518 12345678901234567890123456789012123456789 12345678901234567890123456789012123456789 Jl. Percetakan Negara No. 17 Jayapura 99000 Telp. 0967 - 536518, Fax; 0967 - 536519 E-mail : pcp-djj@jayapura.wasantara.net.id

JASA PENGIRIMAN CARGO

Yiwu City - China Pusat GROSIR terbesar di dunia seluas 3 km2. 60.000 toko, 100.000 perwakilan pabrik, 400.000 macam produk dengan 1.900 kategori dari 43 industri. 2.000 kontainer 40 feet terkirim setiap harinya. Kami memenuhi segala kebutuhan perdagangan anda secara menyeluruh : * Paket Belanja ke Yiwu ñ China * Mewakili Pihak Pembeli * Penerjemah (Bahasa Indonesia) * QC (Pemeriksaan Barang) * Pengiriman Door to Door

Hubungi : Aloy HP : 0818 - 141 128 JAYAPURA

JAKARTA

SURABAYA

Jl. Argapura No. 15 (Gedung PELNI ) Telp/ Fax : 0967 - 521627 Hp : 0856 - 1673007

Jl. Batu Tulis Raya 17 Jakarta Pusat 10120 Telp. : 021 - 350 20 88 Fax : 021 - 350 20 89 HP : 081 - 808 520 551

Jl. Jagaraga No.37 Surabaya Telp/Fax : 031-3528364 Handphone: 031 - 70808577

MJ

BENGKEL LAS MULIA JAYA Jalan Baru tobati Angkatan Laut Telp. (0967) 537614 HP. 0811 488 830

MELAYANI & MENERIMA PEMBU ATAN Pagar Model BRC (Teralis pengaman jendela, Pagar Besi, Pintu Pagar dll)


Cenderawasih Pos

SERVICE KELILING

;N* >9<@AD9@

PARABOLA ELEKTRONIK MELAYANI : - Pemasangan Parabola & Program Digital Reseiver (semuan Merek) - Rakit LNB Double & LNB untuk 2 Reciever - Service : TV-VCD, Tape dll

USAHA BATU TELA

HUB. BAPAK HERSON Telp. 584236 - 085254088055

Jl. Raya Abe- Depan PTC Entrop 123456789012345678901234 Telp. 521350,533901, 081344956092 Entrop. 123456789012345678901234 123456789012345678901234 123456789012345678901234 Menjual Batu Tela dan 123456789012345678901234 123456789012345678901234 Melayani/ Menerima Pesanan 123456789012345678901234 123456789012345678901234 - Pasir Kasar dan Halus 123456789012345678901234 123456789012345678901234 - Batu Kali/ Gunung 123456789012345678901234 123456789012345678901234 - Batu Kerikil 123456789012345678901234 123456789012345678901234 - Karang Kasar, Cor dan Halus 123456789012345678901234 123456789012345678901234 - Angkutan 123456789012345678901234 123456789012345678901234 - Dll

*BERKAT TEKNIK*

“KARUNIA SERVICE”

Area Jayapura, Abe, Waena, Sentani

HP :081344470056 081344470056 Hp.

MELAYANI PANGGILAN Bongkar pasang, Service, isi freon (bergaransi) CONDITIONER AC SPLIT AC WINDOW LEMARI ES FREEZER DISPENSER MESIN CUCI

SERVICE 50.000 50.000 75.000 75.000 100.000 80.000

ISI FREON 150.000 150.000 150.000 150.000 150.000 -

Hubungi kami segera

HP : 0852 4408 1030

PIJAT TRADISIONAL MENERIMA : PANGGILAN HUBUNGI

MBA DEWI HUB; 0813 4463 0294

OMEGA AC HP : 081344304799,081344522372 MENERIMA SERVICE PANGGILAN * AC Split AREA: * AC Window JAYAPURA, * Kulkas ABE, SENTANI, * Freezer WAENA, * Dispenser * Mesin Cuci, dll KOTARAJA Terima Bongkar/ Pasang AC * AC Split BERGARANSI * AC Window

MENERIMA : SERVICE/PERBAIKAN BONGKAR PASANG BER * AC Split GA RA * AC Window NSI * Lemari Es * Freezer * cold Storage * Mesin Cuci * Dispenser Dll HUBUNGI D/A BTN KOTARAJA

Special

WANITA

SILIYA Teknik

AHLI SUMUR BOR

Jln. Raya Abepura (Depan Jaya Asri) ENTROP - JAYAPURA

BERPENGALAMAN

Service * AC Split/Window * Mesin Cuci * Kulkas * Pompa Air TERIMA PANGGILAN Hub: 0967 - 581637 HP. 081344390346 Terima Pemasangan AC Baru/Second

* Sumur Bor (Alat Mesin) * Instalasi Pipa * Perbaikan Sumur Bor * Pasang Alat Pemanas Air A S I S 08124808041 - 085737220555 Alamat : Jl. Karang IV Belakang MEGA Waena-Jayapura

Service Perbaikan AC, Bongkar Pasang AC Baru dan Bekas. Lokasi Jayapura, Abe, Waena dan Sentani.

1234567890123456789012345678901212345 1234567890123456789012345678901212345 1234567890123456789012345678901212345 1234567890123456789012345678901212345 1234567890123456789012345678901212345 1234567890123456789012345678901212345 1234567890123456789012345678901212345 1234567890123456789012345678901212345

“MENERIMA PANGGIILAN”

MENERIMA :

ANUGERAH SERVICE

AIR CONDITIONER - AC Split - AC Window - Kulkas - Frezer - Dispenser - Mesin cuci Elektronik TV & Tape Recorder

SERVICE

ISI FREON

60.000 60.000 80.000 80.000 80.000 100.000 Nego

150.000 150.000 150.000 150.000 150.000 -

* Melayani Service Perawatan/Pemeliharaan Rutin AC Kantor dan Hotel.

Hubungi Kami ; Hp. 081343447667

Pijat Tradisional

MR. BOR

- Pembuatan Sumur Bor - Pemasangan Jaringan Perpipaan - Pembersihan Sumur Bor

HUBUNGI : M. YUNUS Telp.(0967) 571148 Hp. 081344822982

DUTA SERVICE

Hubungi

Menerima panggilan Service Perbaikan & Isi Freon, Bongkar pasang AC baru & bekas. - Ac Split / Vindow - Kulkas - Freezer - Dispenser - Mesin cuci - Genset - Tape, TV, dll

HP. 081344524554/ 081344462200

Hubungi HP. 081344181112 KOTARAJA

SUMUR BOR

AHLI SUMUR BOR

BENGKEL LAS

MENERIMA :

Menerima:

FUYANKANG. Ramuan Herbal & alami dr. china, sdh terbukti mampu merapatkan & mengencangkan selaput kulit pd bagian Kewanitaan, menghilangkan keputihan, mengurangi cairan & aroma tidak sedap pd kewanitaan serta menambah gairah & semangat hubungan intim, dlm 10 hari anda akan merasakan hasilnya. HUB : TREND COSMETIC

081344789224

23

IKLAN

Selasa, 13 Juli 2010

Bisa Diantar

- Pembuatan Sumur Bor - Pemasangan Jaringan Perpipaan - Pembersihan Sumur Bor

HUBUNGI : Agus Triyanto, SKM Telp.(0967) 571544 Hp. 085244157169

MBAK NONIK Menghilangkan Capek-capek & Pegal - Pegal Khusus Panggilan

- Pengerjaan sumur bor - Pembersihan sumur bor - Survey sumber air geolistrik & konduktor - Konsultasi sumur bor

Hubungi: BP. SUDAYAT, SKM TELP. 0967 - 573128 HP. 0816271015, 081393075333

≈C I T R A ≈ A≈ Jl. Komp Terminal Entrop Telp.(0967) 550837 Jayapura MENGERJAKAN : * Pagar Besi * Terali Jendela * Tangga Putar * Rolling Door * Kanopi * Stainless

MENERIMA * Estalase * Lemari dapur * Rak Piring * Rolling Door * Kusen Aluminium & Kaca * Pintu Kamar Mandi * Pintu Expanda dll

SALIM Hp. 0852 445 86 999

BERDIKARI Service0 HP : 085244782049 Jayapura, Kotaraja, Waena, Sentani MENERIMA SERVICE PANGGILAN * AC Split * AC Window * Kulkas * Freezer * Dispenser * Mesin Cuci, dll Terima Bongkar/ Pasang * AC Split BERGARANSI * AC Window

Konsultan Hak Kekayaan Intelektual Mengurus / meregister perlindungan terhadap Hak Cipta, Merk & Paten ke2 Kantor Departemen Hukum & Ham Republik Indonesia

CEPAT & MURAH Hub: 0812 4812 2594 Fax : 0967-534409

SUMUR BOR MENERIMA : - Pembuatan Sumur Bor - Pembersihan Sumur Bor - Instalasi Perpipaan

HUBUNGI :

MIFTAHUDDIN, SKM Hp. 081248919598

HP. 081340605094, 081344557536

Menerima Service Panggilan * * * * * * *

AC Split AC Window Kulkas Friser Dispenser Mesin cuci Pompa Air

Laundry MENERIMA : Laundry Kiloan 60Rb / 5Kg Bersih, Harum, Rapi

Area: Jayapura, ABE, Waena, Sentani. Terima Bongkar / Pasang * AC Split * AC Window

ndut»s-ndit»s

BERGARANSI

* Warnet A - 3 Jl. Samratulangi (depan SD.Yapis) Telp. 085230016782 * Batik Ilham Jl. Argapura No.14 Telp 0852 30016783

PIJAT TRADISIONAL Hub

MBAK RIMA Kalau Anda Perlu Hubungi

081248018244

AIRCOND SERVICE Melayani perbaikan, service & bongkar pasang AC dalam & luar kota area Jayapura Arso Koya Keerom Sentani * AC Split / Window * Lemari Es / Freezer * Cold Storage / Coold Room * Mesin Cuci * Televisi / Tape DLL Hubungi Personil Kami 0852 4454 3681 0812 4824 9945

Menerima panggilan bongkar/pasang, service, perawatan & AC baru CONDITIONER - AC Split - AC Window - Lemari Es - Frezer - Dispenser - Mesin cuci

SERVICE ISI FREON 150.000 50.000 150.000 50.000 150.000 70.000 150.000 70.000 150.000 70.000 80.000

Hubungi Kami Segera Hp: 081322575804 BERGARANSI

Pijat Tradisional & Refleksi Hubungi

MBAK EVA HP. 085244264356 081344259855 MENERIMA PANGGILAN KHUSUS PRIA FRICA BLACK ANT. Suplement HERBAL & alami, khusus laki-laki, terbuat dari sari-sari Semut hitam pegunungan Africa yang sudah terbukti Berhasiat untk laki-laki, pilihan para ilmuan terkenal aman tanpa efek samping, cocok utk usia tua & muda cukup diminum 1 kapsul 1 jam sebelum berhubungan.

GERMANY PROCONIL SPRAY Long Time Spray for man, For External Only Bisa HUB : TREND COSMETIC

081344789224

Diantar

NUSANTARA SERVICE HP 081344771173 MENERIMA SERVICE PANGGILAN SERVICE RUTIN / PERBANKAN / BONGKAR PASANG / ISI FREON CONDITIONER

SERVICE

ISI FREON

AC PLIT AC WINDOWS LEMARI ES FREEZER DISPENSER MESIN CUCI

50.000 50.000 75.000 75.000 80.000 80.000

150.000 150.000 150.000 150.000 150.000

Area Jayapura, Abe, Waena, Sentani

DUNIA GORDEN MENERIMA PESANAN : Goreden segala model Roller Blinds, Roman Shade, Wooden Blinds, Venetian Blinds, Vertical Blinds, PVC Folding Doors

MELAYANI Pemasangan Korden utk di Rumah, Kantor & Hotel

HUBUNGI : Jl. Abepura No. 58 Kali Acay Telp. (0967) 586704 0815 524 6807

≈METRO SERVICE∆ MELAYANI PANGGILAN CONDITIONER AC Split AC Windouw Floor Standing Lemari Es Freezer Dispenser Mesin Cuci

SERVICE` Rp.50.000 Rp.50.000 Rp. 80.000 Rp. 80.000 Rp. 70.000 Rp. 70.000 Rp. 100.000

ISI FRION Rp. 150.000 Rp. 150.000 Rp. 250.000 Rp. 150.000 Rp. 150.000 Rp. 150.000 -

Hubungi Kami : Hp.0852444474 22/085254602857

BERGARANSI

AC SERVICE

INTERIOR-EXTERIOR

PIJIT

MENERIMA PANGGILAN SERVICE PERBAIKAN BONGKAR / PASANG DAN ISI FRION

LANTASA GROUP BANDUNG

TRADISIONAL & REFLEKSI

- AC Split / Window - AC Casette - AC Central - Dispenser - Boiler - Mesin Cuci

- AC Mobil - Lemari ES - Freezer - Cold Storage - So Gase - Listrik dll

JUAL AC BARU DAN SECOND Hubungi : 0852 44938555 Abe.Jpr 081344428555 Stn

Pastikan AC Anda ditangan ahlinya yg berpengalaman

IMANUEL SERVICE

GLOBAL TEKNIK

Bucen II Belakang Hotel Muspagco Entrop- Jayapura MENGERJAKAN & menjual * Gypsun (Lis propil, ornamen lampu, dll) * Taman Model Air Terjun, Taman Ruang Tamu dll * Pengecatan rumah & renovasi HUBUNGI

081344777682/ 0852 545 79300 /081943237613

MENGILANGKAN

Pegal-pegal, Capek-capek & Luluran

KHUSUS PANGGILAN HUBUNGI

Mbak Riya HP 081344699757

JUAL TANAH Dijual Tanah bersertifikat sangat bagus untuk investasi. Luas Tanah 500m2 /kav. lokasi samping kantor walikota Jayapura. u/ perumahan, dekat sumber air, view : pantai hamadi, Entrop dan dan skitarnya.

Hub : 0815 2700 0757

IKLAN JITU - IKLAN JITU - IKLAN JITU - IKLAN JITU - IKLAN JITU - IKLAN JITU - IKLAN JITU - IKLAN JITU - KLAN JITU- IKLAN JITU- IKLAN JITU- IKLAN JITU JITU-IKLAN JITU- IKLAN JITU- IKLAN JITU- IKLAN JITU LOWONGAN

LOWONGAN

Dbthkn tng kasir 2 org & 6 org tng cuci di cucian mobil Holo Him sentani, diutmkn dmsl sentani 0967591807 (27/7)

Dicari Admin, wanita min SMK, jujur, pengalaman, lamaran ke CV.Wijaya Raya, Telp 535997 - 533069 (12/7)

Dicari sopir pribadi, sim A, jujur, sabar, berpengalaman diutamakan bujangan, tgl dlm, lmrn dibawa langsung hub: 0813 8788 8745 (14/7)

Dbthkn sgr karyawan u/rmh makan siap tgl dalam hub: 081248202769 (13/7)

Dicari pembantu RT wanita & pria bisa naik motor 081248465108 (15/7) Dbthkn tukang service sepeda 1 orang yg berpengalaman hub: 081344782447 (14/7) Dbthkn sarjana ekonomi yg bisa komputer, driver dump truck, operator exsavator, operator graider, lamaran ditujukan di PT Modern Widya Tehnical Ruko Blok G/1819 dok II Jayapura, (15/7) Dbthkn sgr tng krj Pria & Wanita, 1825th, kerja shift, bid makanan, jln Kelapa 2 Entrop samping Timung Srikandi (ada terpal biru) (13/7) Perusahaan Retail membutuhkan (1) Branch Manager, Pengalamn min 3thn, sim A, penempatan wil. Papua, Maluku. (2) Admin, Wanita max 30thn, belum berkeluarga, min D3pengalaman min 1thn. (3) Sales Canvaser, Pria max 30thn, min SMA, memiliki motor, sim C, pengalamn 1th. lamaran lengkap+pas fototerbaru dibawa ke Jln. Baru Kotaraja no.112 (samping Kantor Kepegawaian Negara) (17/7) Dbthkn sgr tenaga photograper, berpengalaman. Hub : 0811 480 2226 (m.9/7) Dicari pembantu wanita tinggal dalam, gaji 1 juta/bln. 581103(15/7) Dibutuhkan sales lapangan roda 2 SMU/sederajat, punya sim C, fasilitas gaji pokok, insentif, kendaraan operasional. lamaran tujukan ke PT Surya Megah Kencana (Suzuki) Jl. Raya abepura Entrop No.27 telp. 533227 / 533214 (16/7) Dibutuhkan pembantu RT, jujur, belum berkeluarga, jelas statusnya, muslim tinggal dalam, bersedia kontrak 3thn. Hub : 0852 5481 0447 (14/7) Dealer pulsa membutuhkan Admin (min D3) ; Customer service (min SMU, Penampilan menarik, ramah, belum menikah) ; Marketing (min SMU), Lamaran ditujukanke Abepantai 10 Tanah Hitam (dpn Binamarga) Tlp. 0852 4432 1333 / 0852 5444 5445 (15/7) Dicari pembantu RT wanita, islam, jujur, tgl dlm, tau kerjaan, niat bekerja, max 35thn, 081248726555 (13/7) Dicari sopir sim BI, minb SMA, (SMK MESIN) lebih diutamakan pengalaman, jujur, pekerja keras, lamaran ke CV.Wijaya Raya, Telp 535997 - 533069 (12/7)

UMROH & HAJI

DIKONTRAKAN RUMAH

JUAL MOBIL

RENOVASI RUMAH BOCOR

AIR GALON

Arminereka Perdama penyelenggara program cepat menunaikan ibadah umroh 3,5jt & haji plus 5jt hub: 09675104908, 08124894471 (16/7)

New mansion for rent, Jl. Mayor wiratno No. 1 komp Auri angkasa, Jpr, Accom : 3 bed rooms c/w, 3 bath each room, hot & cold (PDAM Water) comfortable living room, 2 kitchens, garrage F/2 cars, terrage, elect 2200 watts, included furniture,? 1300 sqm area, very nice view 2 years min rental, price negatiable contak person 081344820006 - 081389084038 - 081270754507 (19/7)

Dijual mobil expas box thn 98 akhir, mulus, hub: 0811487766 (19/7)

Raja Ahli Bocor Rumah, Gedung, Kontor, Dak Beton, Tembok Rembes, Genting, Kamar Mandi, & Water proffing dgn Tenaga Ahli. Garansi 100%. Hub : 081387741221 (15/7)

Mau buka depot air minum?? modal terjangkau, hasil : mineral, murni, alkali, heksa, oksi. Hub : 0852 4448 9069 (31/7)

Rumah strategis, diJln Enggros. No.2 Kamkey. Hub : 0852 4473 6179 (14/7)

Jual mobil panther Hi sporty 1997 warna hijau mulus 78 jt, hub : 0813 4472 5669 (14/7)

MEDIA PARABOLA/INDOVISION

Dicari karyawan pria toko/gudang, sim A,B lamaran ke toko Surya prima Entrop (14/7)

Matrix bola 2,3 jt WC 2010 Afs el, Telkomvision & Yes TV. hub 085244186210

Dibutuhkan khusus jaga anak, gaji 1,1jt/ bulan, kristen, tinggal dalam, hub: 0812 4802 2456 (sms:nama, umur, asal, alamat) (15/7)

Terima rantangan siap antar Jaya Asri Telp. 537814 (15/7)

Dicari sopir didaerah dok V hub: 0811483313, Jl.Kanguru no.9A Dok V atas (13/7) Sebuah prush farmasi nasional mbthkn 1. Admin d3, menguasai comp, 2. AAPJ usia max 25 thn menguasai komp. lmrn lngsng ke Jl. Kelapa dua entrop phone 0967534073 (14/7) Dicari kernet mbl BBM, Pertamina, Pria, Min SMA, Sim B1, pengalamn bawa mobil 6 roda, hub: Andaria Transportir Jl. Amphibi No. 5 Hamadi Telp. 534654 HP. 0813 4470 0778 (17/7) Dicari kary pria SMA/K sim C, lmrn ke CV Annisa marga jaya ruko Sentani Permai (Toko Oli) Jl. Kemiri No.20 hub: 081344778886 / 593601 (17/7) Dbthkn tenaga pengajar hub: Primagama telp. 0967-524675 - 588307 (16/7)

JUAL RUMAH Rumah tinggal, nyaman, pertigaan Jln Sulawesi (Jln Sampan No.1) dok 8 bawah hub: 08124801792 harga nego (31/7) Dijual rmh di Furia polda, jalur III lt 200 m2, lb 120 m2, keadaan baik, hub: 0852 5439 6396 (15/7) Dijual sgr rumah strategis, pinggir jalan utama type 45 Lt.135, LB.115 Perumnas IV hub: 081244159806 (17/7) Jual cpt rumah kos 2lt, atas 12 kmr, bawah 6 pintu, cocok untk asrama lokasi perumnas 2 belakang benteng mas, sertifikat lengkap & pelepasan adat hrg nego. 0813 4455 0475 (15/7) Dijual rmh di: Taman Sudiang Indah blok J1, Makassar lt.135, lb.100m2, Rp.300jt 0813 5542 9767 TP (17/7) Dijual rumah BTN skyline Indah, Kotaraja. Blok D. gang rambutan No. 173 Hub : 0812 481 1095 (24/7) Rmh BTN di Sentani Jl. Pasar Baru Jalur 5, 2lt,3kt,3km/wc,2dpr,atas bawah,lb 12x14 Hub: 081344555003 (15/7) Dijual cepat rumah Type 45, 325jt, tengah kota Abe, sistem kridit hub: 0967588567 - 08124272188 (16/7)

RANTANGAN

SPARE PART ALAT BRT Menjual berbagai mcm spare part alat berat Caterpillar, komatsu, hitachi, kobelco, nissan, Hino, cummin, scania, P&H, volvo, John Derre. Regensi Melati Mas, Jakarta. Telp. 021-5371682 Hp.08138 4375004 / 081350194444 / 0811582 3048 Email: gemilangjayabaru@ hotmail.com (23/7) scania P & H volvo john derre regensi

Dikontrakan rumah dg isinya 4kt,2km,rt,rk,grs mobil, Auri Angkasa hub: 0812 4859 341 (14/7)

BIMBINGAN BELAJAR

BTN PUSKOPAD atas blok D no. 4, Kmr tdr 2, Senin, kmr md 1, 1 ru tm, hub. 588603 / 085344051618.

Dibuka pendaftaran siswa baru SD,SMP, SMA u/bimbel hub: Primagama 0967524675 / 588307 (16/7)

PENYEDOT WC Penyedot WC, Lokasi Entrop hub: 081344327167 (29/5) Penyedot WC Usaha Mandiri, Hub : Tlp. 542737 / HP. 0812 4845 477 (25/7) Penyedot WC Lintah Mas Dok V Bawah isi tangki 5000 ltr Hub telp. 550184/ 0813440-14146

AQUA FRESH JUAL TANDON PLASTIK Aquafresh 5300 lt = 5jt DEPO AIR MINUM pkt 27;30;33jt, Filter 5T 10'=2,5jt;pipa PVC 3/4=25rb/batang, jasmine tea;9,5 jt, aquafresh Surabaya. T: 0818337069 / 08155125185 (23/7)

MEDIA PARABOLA/INDOVISION Parabola, Telkom Vision Yes TV & Indovision Hub: Krisna 085244186210

IVAN CARGO Jasa pengiriman brg Dor to Dor 7hr sampai dr SBY tujuan JPR biaya Rp. 9000 kg Banyu Urip Kidul II No. 71B SBY T. 031-5670804, 0852445 11262, 081 331756755)

PRASASTI / BATU NISAN Terima pesanan, b.nisan/prasasti marmer & bs krj kuburan hub 081 344055672 antar/jemput & pasang

DIKONTRAKAN RUKO Jln. Pasar Youtefa depan SMK 5 Abe Hp. 0811 480 3950 - 0812 4812 8999 (19/7)

Ful keramik, rmh br, ktraja, 3kt,3km,grs 0813 4411 5752 (m.12/7) Strategis 4kt, 1rt, dpr, km, garasi, Jl. Ardipura III No. 34 Polimak 0967531218 (11/7)

CATERING Catering Intan trima prasmanan rantangan, ktr, rmh tngga (libur diantar) nasi kotak box 081248465108 (16/7)

JUAL RUKO Jual ruko 3lt, lb.240 SHM, pln, pdam, telp lengkap, Jl. Raya Argapura depan Gereja Katolik 08124889490 (17/7) Ruko foto copy 4x12, mesin foto copy, PLN, PDAM, Jln. Kamp Wolker Perumnas III, dpn pangkalan ojek kampus baru Uncen Hub: 0852 4467 5678 (12/8)

JUAL AIR BERSIH Jual air bersih 150/ret, Entrop-pasir II 085244198100/535571 Jual Air Bersih Mandiri 5000L, Hub: 08124845477 / 542737 (2/5) Jual air bersih 5.000 L, hub Air Mata Biru’ 081344014146 / 550184 (30/10)

JUAL-BELI MOBIL & TUKAR TAMBAH Suzuki APV 2008, Kijang kapsul SGX 2003, Kijang Kapsul SGX 2002, Avanza G 2008, NISSAN GRAND 2005, Avansa G 06, Truck Mitsubishi kick 2008, Avanza G 2007, Sedan Toyota Camry 2006, Kuda Grandia 2003, Daihatsu Taruna FGX 2003, Grand Livina Nissan 2008, MITSUBISHI TRITON 2008, Kijang Innova 2006, sedan Toyota suluna 2003, Suzuki Grand Fitara 2008. Hub: 531563, Hp. 0816270547 / 081344558887

PIJAT REFLEKSI Pijat refleksi, Hub: Mas Asril 0813 4471 0377 (13/7)

Toyota Landcruiser Prado warna hitam, thn 2007 akhir, 575jt/nego hub: 0811480017 (28/7) Jual Kijang LX th 99 hub: 0815 279 56395 (19/7) Honda CRV thn 2005 mesin bagus, warna hitam metalik hub : 0852 2006 9241 (17/7)

Mobil APV GL Thn 2005, warna hijau metalic, serius hub : 0813 4494 0717 (13/7) Jual GRAND LIVINA 1,5XV, Hitam, thn 2008, 160jt/nego. Hub : 0812 4837 7440 (15/7) Suzuki caryy trayek traja th 2009, mesin bgs terawat 081344186925 (19/7)

BILLYS SHOW ROOM

MENERJEMAHKAN Menerima terjemahan B Inggris Indonesia / B. Indonesia - Inggris dalam bentuk buku. Telp. 0857 9630 0753 (14/7)

PT. MULTI SAFEI CARGO Jasa Pengiriman brg JKT tuj JPR (7hr) Rp. 7750/kg PT. Multi Inaton Cargo Kompleks. Ruko Keramat Jaya Permai Blok A No. 8 Kec. Koja Tanjung Priok Jakarta Utara 021-44830753 02170951582 , 08111 09582, SUB tuj JPR (6hr) Rp. 7500 / kg Jl. Perak Timur No.100 2rabaya 031-70459492 Hp .0818308024, JPR tuj SOQ, MKW, NBX, ZRI (3-4hr) Rp.-8000/kg Telp.0967-536957/0811482-865 bisa nego

JUAL BATU TELA

Mitsubshi Pajero 1998 GLS 4WD Turbo, Abu-abu Met, Full Variasi. Hub : 533099

Jual batu tela, pasir, karang halus, dll harga murah hub: 081344500583 (13/8)

Kijang Kapsul Long x 1997 Warna Emas kondisi bagus. Hub : 533099

Jual batu tela harga 2000 & pasir hub: 532365, 0813 4384 0555 (16/7)

Corolla DX 1981 Abu-abu gelap, full audio, full Variasi

DIJUAL / DIKONTRAKAN RUMAH

Sedan Nissan Cefiro 2004 hitam, met, istimewa. Hub : 533099 ESCUDO JLX 1996 Ungu Tua Met Kondisi Bagus, Full Audio . 533099

RENTAL / DISEWAKAN MOBIL Bandara 150 Rb, Avanza Xenia, I n n o v a , 3 5 0 R b / h r. H u b : 0 8 5 2 5460 6664 (13/7)DESAIN RUMAH Jazz, Innova,Avanza, APV, Xenia, Kuda, Pick up, sedan pengantin Mercedes Benz, antr/jpt bandara (gratis soft drink) Hub. 081344197086 / 524797

SARI BUAH MERAH Sari buah merah Dinkes toko Dahlien (dpn Toyota) Polimak Telp. 531727

RYAN SHOW ROOM MOBIL AVANZA G thn 2010 bulan mei wrn Hitam mulus Hub : 08124809898 Avanza G Th 2007 warna biru, mulus Hub : 0811481140 Avanza G thn 2004 wrn Gold, mulus Hub : 08124809898 Kuda Grandia th 2002, warna silver, mulus hub: 0811481140 sedan Tyt Corolla Altis 1,8 G th 2003Biru malam mulus Hub. 08124809898

Rumah di pasar lama sentani, Hub : 0813 4415 9879 (17/7)

JUAL LAPTOP Jual Murah lapto Toshiba, Acer, hrg 2 jutaan sampai 4jt. hub : 0852 4427 1267 (13/7)

DESAIN RUMAH Desain rumah, Ruko, dll + RAB & pembangunan / renovasi rumah hub: 0852 5515 2262 (13/8)

TERIMA KOST Terima kost putra/putri/keluarga daerah kotaraja (dpn Ramayana Mall hub: 0852 4451 6659 (19/7)

JUAL PRINTER & FOTOCOPY Harga mulai Rp. 3.200.000 untuk printer, Fotocopy & Offset produk dari Gestetner, Riso, Ricoh & WH. bergaransi, ada tinta - tinta dll. Hub : PT.Setiawan Sedjati, Tlp. 551141, Fax. 523950 (9/8)

BISNIS PERUMAHAN Bisnis Perumahan yg menguntungkan BC SOPHIE PARIS JAYAPURA ruko pasifik permai dok 2 bawah HP:09675124888 (9/8)

INFUS SYSTEM Infus printer & service center canon, epson HP (0967-5123036) (28/7)

FASION SHOW Mascot Sanggar Niar yang ke 7, tgl 24 & 25 Juli 2010. Hub : 0812 480 1126 (15/7)

AlAT KESEHATAN WANITA PEMBALUT WANITA KESEHATAN “AVAIL” ada di ruko G/3 dok dan dok 7, hub echi:081344468758 (9/8)

TERIMA KOST KELUARGA Sudah selesai rumah sewa, siap pakai, dibelakang bank PTPN tanah hitam. bagi yang berminat hub : 0813 9220 4403 (13/7)

HOT LINE IKLAN JUSUF :

HP. 0813 4433 0757

D9FA= ?GJ<=F MENERIMA PESANAN GORDEN SEGALA MODEL Kain Vitras, Kain Tebal, Vertical Blinds, Roller Blinds, Wooden Blinds, Roman Shade, Rell Aluminium, Rell Soka MELAYANI JAHIT , PEMASANGAN KANTOR DAN RUMAH & PENCUCIAN GORDEN Jl. Baru KOtaraja No. 102 C Abepura Jl. Raya Abepura Depan Lapangan Brimob Kotaraja Telp. 0813 4468 1111


C MY K

P A P U A

SOCIETY

24

Cenderawasih Pos Selasa, 13 Juli 2010

Tak Jawab Pertanyaan, Yusril Rugi Sendiri Aktifis sekaligus pecinta Komodo, Zeby Febrina, bersama seekor Komodo bernama Shakira menyampaikan penjelasan kepada pengunjung Pameran Flora dan Fauna di Lapangan Banteng Jakarta. Zeby Febrina didukung oleh Kementrian Kebudayaan dan Pariwisata tengah giat mempromosikan Taman Nasional Komodo agar terpilih menjadi 7 keajaiban dunia kategori alam, dengan memvote www.7sevenwonders.com.

FERY PRADOLO/INDOPOS

Gubernur BI Harus Berani Berseberangan dengan Penguasa JAKARTA - Pengamat politik dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Ikrar Nusa Bhakti menegaskan proses pemilihan Gubernur Bank Indonesia (BI) harus dijauhkan dari kepentingan politik praktis dan kekuasaan. “Kalau terjadi intervensi dari partai politik atau gabungan parpol serta kekuasaan, siapapun orangnya, jelas itu tindakan yang sangat tidak bermoral,” kata Ikrar Nusa Bhakti di press room DPR, Senayan,

Jakarta, Senin (12/7). Institusi BI, lanjut Ikrar, harus berjalan dengan prinsip-prinsip independen dan itu memerlukan seorang pimpinan yang benarbenar independen, bahkan punya keberanian untuk berseberangan dengan kepentingan penguasa dan partai politik. Lebih lanjut dia jelaskan, BI merupakan institusi vital bagi suatu negara untuk mengurus berbagai kebijakan makro ekonomi antara lain soal fiskal, nilai tukar rupiah,

inflasi, suku bunga dan pengawasan perbankan serta ekonomi bangsa. “Dalam perspektif vitalnya institusi tersebut maka proses pemilihan pimpinan tertinggi di Bank Indonesia itu harus dikawal secara bersama-sama,” tegasnya, sembari menambahkan hubungan BI dengan pemerintah lebih dalam konteks koordinasi. Di tempat yang sama, Anggota Komisi IX DPR dari Fraksi PDIPerjuangan (PDI-P), Maruarar Sirait mengatakan bahwa DPR

sudah memberikan jaminan yang sangat tegas dan kuat terhadap independensi BI. “Undang-Undang Republik Indonesia No. 6/ 2009, memberikan status dan kedudukan sebagai suatu lembaga negara yang independen dalam melaksanakan tugas dan wewenangnya, bebas dari campur tangan Pemerintah dan/atau pihak lain, kecuali untuk hal-hal yang secara tegas diatur dalam undangundang tersebut,” kata Maruarar. Undang-undang itu, lanjutnya,

Pengobatan Khusus Alat Vital Pria & Wanita Kini Hadir Di Abepura

PEMERINTAH KABUPATEN PUNCAK DINAS PERTAMBANGAN DAN ENERGI PENGUMUMAN LELANG NOMOR : 01 / PANLEL -TAMBEN / VII / 2010

Pengobatan Alternatif Spesialis alat vital disini ahlinya dari Jawa Barat Menangani keluhan sbb: *KHUSUS PRIA* - Menambah ukuran besar dan panjang - Menambah keras, kuat dan Tahan Lama - Mengatasi ejakulasi dini, Impoten - Lemah Syahwat bisa perkasa lagi

Bersama

H. SAEPULLOH Hub. - 081380943381 Buka setiap hari jam 08.00 - 22.00 WIT Reaksi ditempat.

*KHUSUS WANITA* - Mengencangkan payudara & Keputihan - Mandul, Gurah Vagina - Pengasihan, Kewibawaan, Pasang susuk - Untuk memikat & menundukan pasangan agar tidak berpaling. Ukuran yang dipilih : * Panjang : 20cm, 19cm, 18cm, 15cm * Besar : 5cm, 4cm, 3,5cm, 3cm

Hasil Permanen Untuk Seumur Hidup Tidak Ada Efek Samping

Alamat praktek: Jl. Lingkaran Kampkey samping kiri Masjid Raya Abepura

harus dilaksanakan secara baik oleh Gubernur BI. Kalau undangundang itu dikesampingkan atau dicari titik lemahnya guna mengakomodasi kepentingan sesaat penguasa dan politik praktis, maka pada akhirnya institusi BI akan kehilangan kepercayaan publik. “Skandal Bank Century merupakan salah satu bukti bahwa Bank Central tidak bekerja sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya,” ungkap mantan Anggota Pansus Bank Century itu. (fas/jpnn)

Panitia Pengadaan Barang / Jasa Dinas Pertambangan dan Energi Kabupaten Puncak, akan mengadakan Pelelangan Umum dengan Metode Pasca Kualifikasi yang bersumber dari APBD Kabupaten Puncak Tahun Anggaran 2010 dengan Paket-paket sebagai berikut : No. 1.

Nama Kegiatan

Klasifikasi

Pengawasan Teknis Kecil Pembangunan PLTMH Distrik Ilaga

Pagu Dana (Rp)

Bidang

134.093.380,- S e s u a i Bidang Kualifikasi

JAKARTA — Meskipun tak menjawab seluruh pertanyaan penyidik, Mantan Menteri Kehakiman dan Hak Asasi Manusia (Menkum-HAM) Yusril Ihza Mahendera masih dinilai kooperatif oleh penyidik. Dengan alasan ini, penyidik tidak langsung menahan Yusril, usai diperiksa penyidik Kejaksaan Agung (Kejagung), Senin (12/ 7). Penyidik pun tak mempersoalkan sikap Yusril yang tak mau menjawab pertanyaan saat dimintai keterangan. ‘’Ini hak yang bersangkutan. Penyidikan itu meminta keterangan yang berkaitan dengan yang bersangkutan. Kalau yang bersangkutan diperiksa sebagai tersangka tidak memberikan keterangan malah rugi sendiri. Karena di situ lah, dalam berita acara itu, mempunyai kekuatan seperti alat bukti surat, memberikan keterangan kronologis mengenai yang bersangkutan. Kalau tidak memberikan keterangan itu hak yang bersangkutan,’’ ujar Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung Didiek Darmanto di Kejagung, Senin (12/7). Karenanya, dari pemeriksaan ini Kejagung akan kembali melayangkan panggilan untuk Yusril. Pada pemeriksaan 15 Juli mendatang, Yusril akan dimintai keterangan bersama Hartono Tanoesoedibjo. ‘’Pemeriksaan hari ini belum selesai. Dijadwalkan lagi atas kesepakatan, pemeriksaan lanjutan tanggal 15 (Juli) bersamaan dengan meminta keterangan dari tersangka Hartono Tanoesoedibyo,’’ tambahnya. Sediannya Hartono juga hendak dimintai keterangannya Senin pagi bersama Yusril selaku tersangka duqaan korupsi Sistem Administrasi Badan Hukum (Sisminbakhum). Namun Hartono tak hadir dengan alasan sakit dan dalam perawatan di luar negeri. Alasan ini sebagaimana dikatakan Hartono melalui kuasa hukumnya Hotman Paris Hutapea kepada Direktur Penyidikan Pidsus Kejagung, Arminsyah di Kejagung. ‘’Dan dari keterangan yang disampaikan (oleh Hotman) tadi di situ ada surat rumah sakit Glen Eagles Singapura. Jadi (Hartono) ada sakit hati dan punggung. Dan pengacara mengatakan bahwa mengharapkan pengertian,’’ ujar Arminsyah. Karenanya Arminsyah berharap Hartono memenuhi janjinya untuk menjalani pemeriksaan

penyidik pada 15 Juli mendatang. ‘’Kita lihat saja ke depannya. Yang jelas dari awal pemanggilan pertama pengacara sudah menyebutkan (Hartono akan datang) tanggal 15.’’ Imbuhnya. Sementara itu, usai mejalani pemeriksaannya, Yusril menyebut ia tidak mau menjawab pertanyaan dengan alasan dalam kaitannya dengan kasus ini ia tengah mengajukan judicial review ke Mahkamah Konstitusi (MK) terkait legalitas jabatan Jaksa Agung Hendarman Supandji. Yusril mengatakan, baru mau menjawab pertanyan penyidik jika MK telah memberikan putusan atas permohonan judicial review itu. Karena itulah dari 32 pertanyaan yang diajukan penyidik, Yusril hanya mengaku mau menjawab enam pertanyaan saja. ‘’Dan pertanyaan ketujuh menyangkut substansi dari perkara yang sedang disidik ini, dan jawaban saya sama bahwa saya tidak bersedia menjawab pertanyaan karena saya menunggu putusan MK sehubungan dengan uji materil terhadap UU No. 16 tahun 2004 pasal 22 tentang Kejaksaan. Saya bersedia menjawab apabila ada putusan dari MK,’’ ujar mantan Ketum Partai Bulan Bintang itu. Namun demikian, jika kelak dipanggil lagi, Yusril mengaku tetap akan hadir dan menghargai penyidik. ‘’Saya katakan kepada saudara bahwa saya menghormati kejagung sebagai institusi meskipun saya mempersoalkan keabsahan Hendarman Supandji sebagai Jaksa Agung dan seluruh kebijakannya yang dilaksanakan,’’ tambahnya. Kuasa Hukum Yusril, M Assegaf membenarkan suami Rika Tolentino Kato itu tidak menjawab seluruh pertanyaan yang disampaikan penyidik. Kliennya itu tak mau menjawab pertanyaan yang terkait substansi. Sebelumnya, Yusril sendiri menegaskan jika seseorang diperiksa sebagai saksi maka wajib memberikan jawaban atas pertanyaan yang diajukan penyidik. Namun, jika seorang tersangka diperiksa, maka dia memiliki hak untuk tidak menjawab setiap pertanyaan yang diajukan. “Menurut hukum acara kita kalau seseorang diperiksa sebagai saksi dia wajib menjawab pertanyaan. Kalau dia diperiksa sebagai tersangka dia berhak untuk tidak menjawab pertanyaan,” jelas Yusril. (zul/jpnn)

Pendaftaran dilaksanakan pada : Hari/Tanggal : Selasa-Jumat/13-16 juli 2010 Jam : 10.00 WIT s/d 14.00 WIT Tempat : Kantor Dinas Pertambangan dan Energi Kabupaten Puncak Hal-hal yang kurang jelas dapat menghubungi Panitia. Ilaga, 12 Juli 2010

Kami Berikan Harga Termurah di Jayapura Promo berlaku s/d 17 Juli 2010

Melayani Dalam & Luar Kota

Panitia Pelelangan

Mengajak anda menikmati sajian dan fasilitas serta pelayanan prima dengan memberikan penawaran khusus berupa Harga kamar sdh termasuk breakfas - Executive : Rp. 300.000,- Deluxe : Rp. 250.000,- Superior : Rp. 200.000,- Standard : Rp. 150.000,Semua tipe kamar dilengkapi : AC, Air panas, TV kabel & Telp.

C MY K

Fasilitas lainnya: 21 clean guest room Restaurant Laundry Meeting Room

Please contact us at hotel Entrop Grand Indah No. 31-32 Samping Bar Fredy’s Telp. (0967) 523 707 Fax (0967) 523 708


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.