RADAR LAMPUNG | Sabtu, 16 Juni 2012

Page 1

SABTU, 16 JUNI 2012

28 HALAMAN/Rp3.000,-

FOTO AFP

GOL PEMBUKA: Gol striker Inggris Andy Carroll saat melawan Swedia dini hari tadi. Inggris unggul 1-0 di babak pertama.

Amankan Tiga Poin PRANCIS UNGGUL Gelandang Prancis Samir Nasri menghindari tekel bek Ukraina Vyacheslav Shevchuk dini hari tadi (foto kiri). Prancis unggul 2-0. Pertandingan itu sempat dihentikan akibat hujan yang disertai petir. FOTO AFP

PERBUP BATAL

Perda APBD Disahkan KABUPATEN Pesawaran kembali mencetak sejarah. Peraturan daerah (perda) APBD Pesawaran 2012 akhirnya disahkan dalam rapat paripurna DPRD setempat kemarin (15/6). Sebelumnya, APBD Pesawaran 2012 disahkan melalui peraturan bupati (perbup). Aries Sandi ’’Sejarah buat Kabupaten Pesawaran! Kenapa? Karena dengan APBD disahkan hari ini (kemarin, Red), otomatis perbup batal. Untuk diketahui, saat APBD disahkan melalui perbup, hal itu merupakan sejarah bagi kabupaten ini. Tetapi, kenapa saya sebut hari ini (kemarin) sejarah juga, Baca PERDA Hal. 4

Sempat Tertunda akibat Hujan Petir DONETSK – Prancis sukses mengamankan tiga poin dan menggeser pemuncak klasemen sementara grup D yang juga tuan rumah Piala Eropa 2012, Ukraina, dini hari tadi dengan skor 2-0. Prancis sudah mengoleksi 4 poin setelah pada pertandingan sebelumnya bermain imbang 1-1 dengan Inggris. Hasil ini membuat Prancis belum terkalahkan dari 22 pertandingan yang

dilakoni selama penyisihan hingga babak 16 besar Piala Eropa. Gol pembuka Prancis diciptakan pada menit ke-53 lewat sepakan kaki kiri Jeremy Menez usai menerima umpan matang Karim Benzema. Tiga menit berselang, giliran Yohan Cabaye yang menambah keunggulan Prancis. Kembali Benzema menjadi aktornya dengan memberikan umpan terobosan kepada Cabaye di dalam kotak penalti. Pemain Newcastle United itu berhasil memenangkan perebutan Baca AMANKAN Hal. 4

KPK Incar Bansos Pemda Perketat Penerima Hibah, Hindari Kada Ditangkap JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Gamawan Fauzi terus berupaya agar dana bantuan sosial (bansos) dalam APBD tak diumbar sembarangan. Kemarin (15/6) sore, Mendagri mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk mengonsultasikan regulasi tentang dana bansos. Regulasi yang dikonsultasikan Mendagri adalah Peraturan Mendagri Nomor 32 Tahun 2011 tentang Pe-

doman Pemberian Hibah dan Bansos dari APBD yang direvisi dengan Permendagri 39 Tahun 2012. ’’Saya konsultasi mengenai regulasi Permendagri 32 tentang Bansos yang kita perbaiki dengan Permendagri 39. Supaya jangan banyak kepala daerah terjerat hokum. Sebab dengan konsultasi ini, kemendagri membuka pintu seluas-luasnya bagi KPK untuk menindak pelanggaran bansos,’’ ujar Gamawan usai pertemuan di KPK. Nantinya, regulasi tentang dana hibah dan bansos disempurnakan dengan berbagai masukan dari KPK. Menurut Mendagri, Direktorat Pen-

cegahan KPK telah membuat kajian dan memberikan masukan bagi regulasi bansos yang akan diterbitkan Kemendagri. Mendagri pun merinci beberapa masukan KPK. Di antaranya, setiap pengeluaran dana bansos harus dipertanggungjawabkan. ’’Jadi harus ada akuntabilitas termasuk bantuan ke ormas, LSM, dan sebagainya,’’ kata dia. Baca KPK Hal. 4 FOTO JPNN

KONSULTASI BANSOS: Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi memberikan keterangan kepada wartawan usai berkonsultasi dengan KPK kemarin.

REVOLUSI MESIR

Neneng Diancam Pidana Imigrasi

MK Selamatkan Kroni Mubarak JALAN menuju demokrasi masih berliku di Mesir. Berawal dari keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang bertentangan dengan aspirasi partai penguasa parlemen, ketegangan kembali menyelimuti Negeri Piramida tersebut. Kemarin (15/6), kalangan Islam berunjuk rasa dan menuding MK melakukan kudeta. ’’Kami akan menyelamatkan revolusi. Kami akan menyelamatkan Mesir dari kekuasaan militer,” terang Gerakan 6 April dalam spanduk yang mereka bentangkan di

Disnakertrans Mengaku Tak Pernah Dilibatkan JAKARTA - Buron kasus korupsi proyek pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) di Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemenakertrans) Neneng Sri Wahyuni tidak hanya terancam kasus tindak pidana korupsi yang ditangani Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Saat ini, Direktorat Jenderal Imigrasi juga akan menelusuri dugaan pelanggaran pidana keimigrasian yang dilakukan istri Muhammad Nazaruddin itu lantaran masuk tanah air dengan cara ilegal. Dia pun terancam satu tahun penjara. Baca NENENG Hal. 4

Baca MK Hal. 4

Mengunjungi Pabrik PT TVS Company Indonesia

Dalam Satu Hari Hasilkan 200 Unit Motor Untuk mewujudkan ambisi global dan sebagai pusat di Asia Tenggara, PT TVS Motor Company mendirikan fasilitas pabrik berintegritas seluas 20 hektare. Melalui fasilitas manufakturnya, mereka berkomitmen pada kualitas produksi berkelas internasional. FOTO RUMGAPRES

PAPARKAN AGENDA Presiden SBY memberikan keterangan pers mengenai agenda yang akan diikutinya selama berada di Amerika Latin, sebelum bertolak ke Meksiko, di ruang VVIP Halim Perdanakusuma, Jakarta, Jumat (15/6) siang. http://www.radarlampung.co.id

Laporan Kesuma Yuda, JAWA BARAT SETELAH menempuh perjalanan sekitar dua jam dari Bandara Soekarno-Hatta, Radar Lampung

FOTO KESUMAYUDA

PUSAT PRODUKSI: Inilah pabrik perakitan sepeda motor PT TVS Motor Company Indonesia yang memiliki luas 20 hektare.

bersama 14 orang jurnalis dari Bandung, Jogjakarta, Surabaya, Banjarmasin, dan Pontianak tiba di Kawasan Industri Surya Cipta City, Karawang Timur, Jawa Barat. Kedatangan para jurnalis media cetak ini memenuhi undangan produsen sepeda motor asal India, TVS, untuk melihat pabrik yang luasnya mencapai 20 hektare (ha). Dari gerbang masuk kawasan, konvoi empat mobil masih harus menempuh perjalanan 30 menit untuk sampai ke pabrik tempat perakitan motor tersebut. Tak hanya PT TVS Motor Company Indonesia, di kawasan industri yang luasnya mencapai 1.400 ha itu juga dihuni berbagai industri besar yang produknya beredar di Indonesia,

bahkan sampai diekspor ke luar negeri. Jam tangan menunjukkan pukul 13.15 WIB saat rombongan tiba di gerbang pabrik TVS yang dijaga ketat oleh dua sekuriti berseragam lengkap. Bahkan sebelum melewati gerbang utama tersebut, para pengunjung harus menjalani pemeriksaan badan dan barang bawaan. Rombongan pun langsung diarahkan menuju ruang makan khusus tamu yang telah disediakan dan diterima oleh Head of Engineering Pramod Kulkarni, Head of Production Prabhakaran, Production Manager Lili Sutisna, dan tim lainnya yang sudah menanti kedatangan rombongan. Baca DALAM Hal. 4

Berlangganan, Hubungi: 0721 - 782306-7410327


2

SABTU, 16 JUNI 2012

AMA Kupas Masalah SDM BANDARLAMPUNG – Masalah sumber daya manusia (SDM) menjadi sebuah permasalahan pokok, khususnya di internal sebuah perusahaan. Hal ini terungkap dalam talk show Kevin Wu yang digelar Badan Pengurus Cabang (BPC) Asosiasi Manajemen Indonesia (AMA) Lampung di Bukit Randu Hotel kemarin (15/6) malam. Kevin Wu mengungkapkan, kebanyakan perusahaan memiliki kelompok-kelompok karyawan. Dijelaskan, dalam perusahaan diisi 17 persen orang yang peduli dan memiliki rasa memiliki terhadap perusahaan tempatnya bekerja. ’’Nah, ada 63 persen yang tidak peduli dan 20 persen lagi adalah mereka yang mencari manfaat. Bagaimana mau maju kalau perusahaan seperti itu,’’ ujarnya di hadapan para manajer perusahaan yang hadir di acara tersebut. Dampak kondisi tersebut, sambung Kevin, pertumbuhan peru-

sahaan hanya berkisar 5–10 persen. ’’Kondisi tersebut diibaratkan empat roda mobil. Dua roda mengerem, satu roda bergerak mundur dan hanya satu roda yang maju. Kondisi tersebut harus segera diselesaikan. Itu kenapa orang yang baik justru memilih keluar dari perusahaan,’’ terangnya. Kevin melanjutkan, kondisi tersebut diakibatkan oleh lima masalah utama. Pertama, pemimpin yang tidak efektif. Kedua, tujuan yang tidak jelas dari perusahaan. Ketiga, karyawan tidak tahu cara mencapai tujuan. Keempat. budaya negatif yang sudah akut. Kelima, sistem kompensasi yang tidak efektif. ’’Karyawan yang baik bisa keluar karena pemimpin yang tidak baik,’’ ucap Kevin. Terkait adanya budaya negatif dalam sebuah perusahaan, seorang pemimpin, lanjut Kevin, harus cepat dalam bersikap. (ton/c3/fik)

BAGI KIAT: Kevin Wu saat menjadi pembicara talk show yang digelar Badan Pengurus Cabang (BPC) Asosiasi Manajemen Indonesia (AMA) Lampung di Bukit Randu Hotel kemarin (15/6) malam. FOTO WAHYU SYAIFULLAH

Sabet 3 Penghargaan, Tingkatkan Layanan BANDARLAMPUNG – PT Smartfren Telecom Tbk. sebagai penyedia layanan telekomunikasi berbasis teknologi CDMA di Indonesia kembali mengukuhkan kepemimpinannya di industri telekomunikasi dengan meraih tiga penghargaan dari 15 kategori dalam tabloid Sinyal berupa Indonesia Cellular Award (ICA) 2012 untuk kategori operator, yakni The best Buy Phone, The Best CDMA Phone, dan The Best CDMA. Penghargaan diterima langsung oleh Deputy CEO Comercial Djoko Ibrahim. ’’Dengan diraihnya tiga peng-

hargaan dari ICA 2012, menunjukkan kesungguhan Smartfren dalam menghadirkan layanan dengan kualitas terbaik kepada pelanggan di era komunikasi data,’’ ujar Area Sales Manager Lampung Tumpal Hutajalu didampingi Marketing Support Smartfren Telecom Wilayah Lampung Hendri Noorman kemarin (15/6). Dijelaskan, periode penjurian dilakukan sejak 1 April–23 Mei 2012. Seleksi penghargaan tahun ini diikuti 32 prinsipal ponsel yang menominasikan 65 seri ponsel serta 10 operator. Serta dihadiri ratusan undangan yang terdiri

dari para diler, distributor, partner serta perwakilan merek pemenang dan jurnalis/wartawan dari berbagai media. ICA merupakan penghargaan seluler paling independen di tanah air yang tidak disponsori oleh pihak mana pun. Dewan juri dipilih dari pihak independen di masyarakat seluler Indonesia. ’’Penghargaan ini akan kami jadikan pemacu lahirnya layanan-layanan inovatif lain dari Smartfren yang akan terus menghadirkan layanan berkualitas hebat, cepat dan hemat. Ini adalah komitmen kami untuk meningkatkan jumlah dan kualitas

layanan sehingga semakin banyak masyarakat Indonesia yang dapat menikmati layanan mobile broadband secara lancar dan mudah berkat dukungan kualitas dan keterjangkauan harga yang kami tawarkan,’’ bebernya Penghargaan ICA 2012 untuk kategori the best buy phone (Smartdren Andro Hisense E910), the best CDMA phone (Smartfren Andro Hisense E910), dan the best CDMA semakin melengkapi raihan penghargaan untuk Smartfren sepanjang tahunnya. ’’Kami berterima kasih kepada para pelanggan setia Smartfren.

Sebab tanpa mereka Smartfren bukanlah apa-apa,’’ ucapnya ’’Inilah saatnya teknologi CDMA menjadi pilihan karena terbukti berkualitas terbaik semakin menjangkau beragam lapisan masyarakat. Dan, dengan cakupan lebih luas lagi dan menjadikan mereka terpuaskan oleh layanan Smartfren yang serba hemat, dan cepat,’’ lanjutnya. (hyt/c3/fik)

9.468

SAKIT KEPALA DAPAT BERDAMPAK BESAR BAGI KEHIDUPAN Sakit kepala yang secara medis dikenal sebagai cephalalgia atau adalah suatu kondisi terdapatnya rasa sakit di dalam kepala, kadang sakit di belakang leher atau punggung bagian atas, disebut juga sebagai sakit kepala. Jenis penyakit ini termasuk dalam keluhan-keluhan penyakit yang sering diutarakan. Itupula yang sering dikeluhkan Ibu Tiah (38th), pekerjaannya sebagai ibu rumah tangga kadang terbengkalai saat sakit kepalanya kambuh. “Saya sering sekali sakit kepala dan masuk angin. Namun smenjak mengkonsumsi PW5, saya merasa jauh lebih sehat dari sebelumnya. Badan tidak mudah sakit dan selalu memiliki semangat setiap menjalankan pekerjaan,” ungkapnya. Sakit kepala dapat menjadi pertanda adanya penyakit serius, gangguan saraf, gangguan telinga hingga penyakit tumor memiliki indikasi sakit kepala. Meski begitu banyak obat-obat pereda sakit kepala, namun sakit kepala tidak boleh disepelekan. Cegah sebelum rasa sakit itu muncul, karena sakit kepala dapat membahayakan nyawa dan mengganggu kegiatan seharihari. PW5 adalah minuman kesehatan keluarga yang terkenal dengan komposisi segitiga emasnya yaitu perpaduan sempurna antara habatussauda, gula aren dan sari

yang dilakukan setiap saat dengan produk yang diolah secara alami tanpa bahan kimia. Mengkonsumsi PW5 ibarat melakukan investasi untuk masa depan, karena tidak mengandung efek samping dan cocok untuk semua usia, tentu membuat PW5 yang paling dicari di berbagai daerah. Tidak ada kata terlambat untuk sehat. PW5 bisa anda dapatkan di apotek-apotek dan toko obat terdekat di kota anda. Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi…….

kedelai yang terkenal di dunia kedokteran dengan beragam khasiat yang dimilikinya. PW5 telah mendapatkan sertifikat resmi dari Dinas Kesehatan (DINKES) Republik Indonesia. Dengan dibantu oleh sumber daya manusia yang berkualitas dalam pengolahannya disertai peralatan yang canggih, menjadikan PW5 sebagai produk unggulan dengan mengutamakan kehigienisan dan nilai vitamin yang tetap utuh hingga sampai di tangan konsumen. PW5 sangat baik dikonsumsi jangka panjang, karena tidak memiliki efek samping jangka panjang. Pemasaran PW5 terus mengalami perkembangan yang sangat pesat, hal ini karena adanya uji kualitas

Apotek-apotek terdekat di kota anda atau dapat menghubungi Distributor Lampung 082120162521. Perwakilan Bandar Lampung 0721-9763440, 082121846526. Kota Metro 085268211498. Pesawaran & Pringsewu 085269484242. Mesuji 0813 7908 2020. Lampung Selatan 081220501005. Lampung Tengah 082121876455. Kota Bumi 082121876455. Tanggamus 085318773143. Lampung Timur 085279063034 Tulang Bawang 0821 2016 2521 Customer Service 08211.70.55500 www.pw5sehat.com Facebook : www.facebook.com/ pw5sehat Twitter : @pw5sehat Dinkes RI.P-IRT : 806321701040 Dicari Perwakilan Distributor untuk Kota & Kabupaten di wilayah Lampung.


3

SABTU, 16 JUNI 2012

Chandra-Bebelac Kembangkan Kemampuan Anak

FOTO HAYATULLAH

PERTUMBUHAN ANAK: Chandra Superstore dan Bebelac menggelar Bebegames Mini Stadium pada 15-25 Juni 2012.

PTPN 7 Buat MoU dengan Tiga Kejati BANDARLAMPUNG - Guna memudahkan penyelesaian masalah hukum perdata dan tata usaha, PT Perkebunan Nusantara (PTPN) 7 Persero melakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) dengan tiga kejaksaan tinggi (kejati) di Sumatera. Yakni Kejati Lampung, Kejati Sumatera Selatan, dan Kejati Bengkulu. Bertempat di kantor PTPN 7 Bandarlampung kemarin (15/4), penandatanganan MoU dilaksanakan oleh Direktur Utama PTPN 7 Boyke Budiono dengan Kepala Kejati Lampung Pohan Lasphy, Kepala Kejati Sumsel M. Basri Akib, dan Kepala Kejati Bengkulu Pudji Basuki Setijono. Penandatanganan tersebut juga disaksikan Jaksa Agung Muda Perdata dan Tata Usaha Negara (Jamdatun) Kejaksaan Agung RI S.T. Burhanuddin. Dirut PTPN 7 Boyke Budiono dalam sambutannya mengatakan, penandatanganan MoU ini merupakan wujud apresiasi dan penghargaan pihak Kejaksaan Republik Indonesia terhadap kepercayaan yang diberikan kepada mereka. ’’Pelaksanaan kerja sama antara PTPN 7 dengan kejaksaan dalam penanganan masalah hukum bidang perdata dan tata usaha negara selama ini telah berjalan baik. Keberhasilan kerja sama tersebut dibuktikan dalam upaya penyelesaian beberapa permasalahan/ konflik pertanahan yang dihadapi

FOTO HAYAT

KERJA SAMA: Jamdatun Kejagung RI S.T. Burhanuddin menyerahkan cenderamata kepada Direktur Utama PTPN VII Boyke Budiono.

PTPN 7 di wilayah Sumsel, Lampung, dan Bengkulu melalui jalur nonlitigasi maupun litigasi,” terangnya. Jadi sebagai perusahaan milik negara, pihaknya sudah semestinya berkoordinasi dalam bidang hukum dengan instansi terkait seperti kejati yang merupakan bagian dari jaksa pengacara negara (JPN) yang diamanatkan dalam UU Nomor 16 Tahun 2004 juncto PP No. 38 Tahun 2010 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kejaksaan RI. Menurut Boyke, permasalahan hukum yang telah berhasil diselesaikan atas bantuan kejaksaan di antaranya permasalahan lahan afdeling Kalianda Usaha Bergen seluas 820 hektare (ha), Blam-

banganumpu seluas 987,54 ha, serta permasalahan lahan Desa Bandaragung dan Haduyang Ratu Unit Usaha Bungamayang. Sementara Jamdatun Kejaksaan Agung RI S.T. Burhanuddin menuturkan, PTPN 7 sebagai Badan usaha Milik Negara dengan bisnis perkebunan, setiap langkahnya bersentuhan dengan hukum perdata. Kerjasama ini sangat tepat dilaksanakan PTPN 7 dengan pihak kejaksaan tinggi. “Kejaksaan dapat member bantuan hukum kepada BUMN/ BUMD asalkan memiliki aset negara. Bantuan yang diberikan bisa dengan jalur nonlitigasi maupun ligitasi dalam pelaksanaan yang ada,” ujarnya. (hyt/c1/tru)

BANDARLAMPUNG - Dunia anak adalah dunia bermain. Karena itu, tak perlu melarang anak untuk bermain. Hanya, orang tua perlu mengarahkan anak pada aneka permainan positif agar bisa membantu mengembangkan kemampuan kognitif dan karakter mereka jadi lebih baik. Sebagai bentuk kepedulian terhadap tumbuh kembang anak, Chandra Superstore Tanjungkarang bekerja sama dengan PT Nutricia Indonesia Sejahtera lewat Bebelac menggelar program Bebegames Mini Stadium atau permainan yang dikemas dalam bentuk stadion permainan anak. Permainan ini ditujukan untuk anak-anak usia 1-3 tahun dan 4-6 tahun. Program Babegames ini berlangsung mulai 15-25 Juni. ’’Bebegames adalah stadion permainan anak pertama di Indonesia. Di sini, para ibu bisa memperkenalkan kepada anak tentang nilai positif dalam kehidupan seharihari melalui permainan yang seru dan menyenangkan,” terang Ma-

najer Promosi Chandra Superstore Arizka kemarin. Arena permainan Bebegames ini didesain menyerupai stadion olahraga mini. Beragam permainan yang seru dan menyenangkan untuk anak seperti mini basketball, boling, fishing, dan static bicycle. ’’Untuk Lampung, Chandra dipilih sebagai tempat ketiga di kota yang didatangi Bebelac. Karena arena bermain di sini yang paling luas dengan ukuran 10 x 10 meter persegi,” ungkap Arizka. Dia menyebutkan, melalui program ini, konsumen yang berbelanja produk Bebelac dan Nutricia lainnya dapat bermain di area Bebegames Mini Stadium yang hadir di Superstore Chandra. Di area ini, anak-anak dapat bermain game-game menarik dan juga berkesempatan mendapatkan hadiah. ’’Untuk dapat ikut bermain ini caranya mudah, karena cukup berbelanja produk Bebelac 3 atau Bebelac 4 dengan jumlah tertentu. Setelah itu, si buah hati dapat

langsung bermain atau berpose seperti atlet di area bermain yang telah disediakan khusus,” terangnya. Hadiah dapat diperoleh dengan membeli produk Bebelac ukuran tertentu. Ada pun hadiah yang bisa dimiliki antara lain sporty set atau sporty jacket, photo gimmic, sporty kids, jumper, sporty kids training, dan sporty bag, serta bermain di area Bebegames Mini Stadium. ’’Bagi ibu-ibu yang memiliki buah hati sedang berlajar berjalan dengan tumbuh kembang bernilai positif, segera bawa ke Chandra Superstore Tanjungkarang. Karena bisa membawa pulang hadiah menarik dari Bebelac, juga berkesempatan foto bergaya atlet,” ajaknya. Sementara Siti Hardianti Rukmana, warga Telukbetung yang sedang membeli produk Bebelec 3 untuk buah hatinya di Chandra Superstroe kemarin bersyukur dan berterima kasih kepada Chandra dan Bebelac yang telah mengelar permainan yang sangat seru itu.

”Kami sangat senang dengan adanya area Bebegames Mini Stadium ini. Sebab banyak manfaat mengikuti permainan tersebut. Saya juga senang dengan adanya permainan ini sebab selain dapat susu Bebelac, saya juga bisa mengajak anak bermain dengan permainan yang menarik dan dapat hadiah menarik juga,” ujar dia. Selain permianan yang menarik, Chandra juga menggelar program spesial bazar pakaian dalam. Bazar yang dikemas dalam Solera Fair pada 15-17 Juni 2012 khusus di Chandra Telukbetung. Dalam program ini, Chandra memberikan potongan harga hingga 50 persen untuk produk pakaian dalam wanita dan pria. ”Kesempatan potongan harga ini kami berikan bagi pelanggan setia Chandra yang ingin memiliki pakaian dalam berkualitas dengan harga terjangkau,” sebut Arizka seraya menyebutkan pakaian dalam yang dipromo dari brand Sorrela, Pieeree Cardin, Young Hearts, dan Felancy. (hyt/c1/tru)


BERITA UTAMA

4 Amankan...

SABTU, 16 JUNI 2012

Jawa Pos News Network

Dari Hal. 1

bola dengan Oleh Gusev, sebelum akhirnya melepaskan tembakan ke pojok kanan gawang. Skor 2-0 pun bertahan hingga wasit asal Belanda Bjorn Kuipers meniup peluit panjang. Saat laga baru berjalan lima menit, Kuipers menghentikan pertandingan lantaran hujan deras disertai petir. Saat itu kondisi lapangan memang tidak memungkinkan. Genangan air di hampir semua sisi lapangan membuat laju bola tidak maksimal. Seandainya kondisi tak kunjung membaik, laga itu bakal dilanjutkan hari ini. Namun, setelah dinanti sekitar 50 menit, pertandingan akhirnya dilanjutkan. Turunnya hujan sejatinya sudah diprediksi. Beberapa jam sebelum laga digelar, air bak tumpah dari langit. Makin lama hujan semakin deras mengguyur Donbass Arena yang memang tidak dilengkapi atap buka tutup otomatis itu. Situasi bertambah mencekam dengan kilatan petir. Meski begitu, hujan dinilai belum begitu membahayakan. Pertandingan pun tetap dimulai sesuai jadwal. Namun, setelah kickoff babak pertama digulirkan, hujan ternyata tidak juga mereda. Malah semakin lebat. Dengan berbagai pertimbangan, wasit Bjorn Kuipers menghentikan laga untuk sementara. Pemain kedua tim langsung diminta masuk ruang ganti sambil menunggu hujan reda. Penonton pun memilih berteduh. Namun begitu, masih ada beberapa di antara mereka yang menikmati guyuran hujan tersebut. Setelah pertandingan terhenti hampir 20 menit, pemain dari kedua tim memang sudah mulai keluar dari ruang ganti. Hanya, saat itu belum ada tanda-tanda pertandingan kembali dimulai. Pasalnya, cuaca juga masih belum menentu. Akibatnya, wasit belum berani melanjutkan laga tersebut. Untuk mempercepat pengeringan lapangan yang tergenang, panitia mengerahkan mesin pengering. (ary/jpnn/c1/ary)

Jakarta-Papua Wajib Dialog JAKARTA  Lingkaran konflik dan kekerasan di tanah Papua harus secepatnya diputus. Pembentukan Unit Percepatan Pembangunan Papua dan Papua Barat (UP4B) saja tidak cukup. Harus ada solusi yang menyentuh akar permasalahan. ’’Pengadilan HAM berat untuk kasus Papua perlu dilakukan. Selain itu, fungsi Komisi Kebenaran dan Rekonsiliasi atau KKR sangat penting dan bermanfaat untuk menyelesaikan persoalan masa lalu Papua,” kata sejarawan Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Asvi Marwan Adam dalam diskusi Papua Semakin Membara di gedung parlemen kemarin (15/6). Melalui KKR, lanjut Asvi, akan terjadi pengungkapan kebenaran dan kekerasan yang pernah terjadi di Papua. Terutama dalam periode pelaksanaan operasi militer di masa Orde Baru. Tidak hanya itu, KKR sekaligus memfasilitasi pemberian kompensasi bagi korban atau keluarga korban. ’’Pemberian kompensasi itu juga bagian dari tradisi di Papua. Orang yang melakukan pelanggaran harus membayar denda,” katanya. Masalah terbesar yang pertama harus diselesaikan di Papua, menurut Asvi, adalah soal kepercayaan terhadap Jakarta. Dengan

menyelesaikan persoalan pelanggaran HAM masa lalu dan membentuk KKR, Asvi percaya ini akan menumbuhkan kembali rasa percaya orang Papua. ’’Kalau rasa percaya sudah muncul, baru bisa dilakukan dialog sejarah, dialog ekonomi, atau dialog lain yang akan bermuara pada kesejahteraan rakyat Papua,” tegas Asvi. Dia menyebut, pemberian otonomi khusus sebelum dikembalikannya kepercayaan itu tidak akan membawa dampak signifikan. Bahkan, otonomi khusus hanya menguntungkan elite Papua. Asvi menyampaikan, Undang-Undang Nomor 27 Tahun 2004 tentang KKR memang sudah dibatalkan Mahkamah Konstitusi. Tetapi, KKR untuk Papua masih dapat dibentuk dengan menjadikan UU No. 21 Tahun 2001 tentang Otonomi Khusus bagi Provinsi Papua sebagai payung hukumnya. ’’Jadi, KKR Papua bisa dilakukan tanpa membentuk KKR nasional,” katanya. Dia menambahkan, berbagai penembakan misterius yang marak dalam beberapa bulan terakhir di Papua dapat disandingkan dengan orang yang dianggap ’’petrus” (penembak misterius). Petrus yang terjadi pada 1980-an itu, ujar Asvi, merupakan

pelanggaran berat HAM yang dilakukan rezim Soeharto. ’’Dan itu terulang lagi di Papua. Apa yang terjadi sekarang hanya pengulangan apa yang terjadi pada 1980an itu,” tandasnya. Usul Bentuk Panitia Khusus Di tempat yang sama, Koordinator Tim Kajian Papua LIPI 2004-2006 Adriana Elisabeth menyampaikan, presiden pada 1 Februari 2012 melakukan pertemuan dengan Persekutuan Gereja di Tanah Papua. “Ketika itu, pemerintah berjanji membentuk tim dialog,” kata Adriana. Dia menyampaikan, LIPI sejak 2006 memang mendorong dilakukannya dialog formal antara Jakarta dan Papua. Tapi, dialog itu bukan kemauan LIPI sendiri. Di Papua, kata dia, dialog bukanlah suatu hal baru. Dalam ranah tradisional dikenal istilah “para-para”. Awal 1999, Presiden B.J. Habibie pernah mencoba melakukan dialog dengan tim 100 dari Papua. “Sayang gagal. Hanya menjadi pertemuan nasional saja. Salah satu dari mereka malah minta merdeka,” ujarnya. Tim Kajian Papua LIPI, lanjut Adriana, belum lama ini bertemu Komisi I DPR. Mereka mengusulkan supaya dibentuk

Neneng...

FOTO FRANCK FIFE/AFP

SENGIT: Gelandang Prancis Franck Ribery (kiri) berusaha menghentikan pergerakan pemain Ukraina Oleh Gusev.

KPK...

Dari Hal. 1

Menurut mantan gubernur Sumatera Barat itu, pertanggungjawaban penggunaan bansos juga tidak terhenti pada pemda yang mengeluarkannya. ’’Siapa pun yang terima bantuan dari pemerintah harus bertanggung jawab,’’ ucapnya. Karena itu berdasarkan masukan KPK, audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) terkait penggunaan uang APBD bukan hanya pada pemda, tetapi juga penerimanya. ’’Kuncinya akuntabilitas. Jangan hanya pemerintah yang diaudit, orang yang terima bantuan pun harus diaudit,” tukasnya. Selain membahas dana bansos dengan KPK, Mendagri juga mengonsultasikan berbagai regulasi lain yang menyangkut kewenangan kepala daerah (Kada) dalam menerbitkan perizinan. ’’Supaya tidak banyak (Kada) yang ditangkap,” pungkasnya. Di bagian lain, Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (Fitra) menengarai ada potensi penyimpangan dalam penggunaan anggaran di daerah. di antaranya bantuan sosial berupa hibah. Salah satunya melalui duplikasi anggaran yang dilakukan dengan alokasi kegiatan yang sama dengan anggaran berbeda. ’’Sudah sewajarnya KPK turun tangan,” tukasnya. (jpnn/c1/ary)

MK...

Dari Hal. 1

Tahrir Square kemarin. Kelompok yang beranggota para aktivis anti-pemerintah (pemerintahan Mubarak) yang terlibat dalam aksi penggulingan Mubarak tahun lalu itu berdemo mulai pukul 17.00 waktu setempat (22.00 WIB). Dalam orasinya, para aktivis menyeru masyarakat agar mewaspadai gerakan untuk melestarikan kekuasaan militer dalam pemerintahan. Apalagi, Kamis lalu (14/6), MK membubarkan parlemen. Kalangan Islam dan politikus Ikhwanul Muslimin yang mendominasi parlemen pun menuding MK sebagai kepanjangan tangan rezim Mubarak. Pasalnya, keputusan MK yang membubarkan parlemen itu merupakan dampak dari kebijakan sebelumnya tentang pencalonan Ahmed Shafiq sebagai presiden. Atas desakan parlemen, MK mengevaluasi kembali pencalonan politikus 70 tahun yang merupakan perdana menteri (PM) terakhir dalam pemerintahan Mubarak tersebut. Namun ternyata, hasil evaluasi MK justru mengecewakan parlemen. April lalu, melalui sebuah peraturan baru, parlemen menghendaki Shafiq terdiskualifikasi dari pilpres putaran kedua. Pasalnya, mantan orang dekat Mubarak tersebut sangat berpotensi mengembalikan Mesir ke masa lalu. Sayang, Shafiq yang memiliki banyak pendukung dari kubu pro-Mubarak menggugat keputusan parlemen itu. Sampai akhirnya, kasus tersebut ditangani MK. Kalangan Islam berharap MK bisa memberikan keputusan yang sejalan dengan harapan mereka. Yakni menyingkirkan Shafiq dari ajang pilpres. Artinya, Mohammed Mursi yang berasal dari Ikhawanul Muslimin akan menjadi calon tunggal. Namun, MK justru memutuskan sebaliknya. ’’Mesir akan kembali ke masa-masa sulit yang mungkin lebih buruk daripada era Mubarak,” sesal Mohammed Al Beltagi, anggota parlemen. Kalangan Islam yang mendominasi parlemen Mesir yakin militer ikut berperan dalam memengaruhi keputusan MK. Jika benar itu yang terjadi, revolusi sipil yang menelan banyak korban jiwa tahun lalu akan menjadi sia-sia. ’’Kembali ke situasi semula,” tulis headline surat kabar independen Al Shorouk yang menggambarkan situasi Mesir pasca putusan MK Kamis lalu. Kemarin, enam partai dan gerakan politik Mesir membuat pernyataan bersama yang menyebut Supreme Council of the Armed Forces (SCAF) tengah melancarkan aksi antirevolusi. ’’Beberapa aturan yang baru terbit ini menunjukkan bahwa SCAF sebagai pemimpin gerakan antirevolusi berusaha keras menghadirkan rezim lama ke Mesir melalui pilpres,” tegas enam partai secara tertulis. Saad Al Katatni, ketua parlemen yang juga anggota Ikhwanul Muslimin, juga mempertanyakan keputusan kontroversial MK yang dirilis bertepatan dengan jadwal pilpres. Apalagi, untuk mempertahankan Shafiq, MK sampai membubarkan parlemen. Padahal, parlemen seharusnya bertugas mengukuhkan hasil pilpres putaran kedua yang diprediksi keluar pada 21 Juni. Seorang sumber militer menyatakan bahwa keputusan MK itu akan memberikan lebih banyak kekuasaan kepada militer. Salah satunya adalah kuasa legislatif yang seharusnya menjadi wewenang parlemen. ’’Kami tidak menginginkan kuasa (legislatif) tersebut. Tetapi sesuai keputusan MK dan hukum yang berlaku, dengan absennya parlemen, kuasa itu kembali kepada kami,” ujarnya. Sementara itu, pengamat politik Mesir yakin keputusan MK tersebut merupakan kudeta militer halus. ’’Ini adalah kudeta militer secara halus. Kini seluruh fungsi parlemen kembali ke tangan SCAF yang memiliki kandidat presiden sendiri dan telah menawan perundangan yang berlaku. Kita kembali ke situasi semula,” kritik Ibrahim Al Houdaiby, pakar ilmu politik asal ibu kota. Mendengar kekacauan yang terjadi di Mesir menjelang pilpres putaran kedua itu, Amerika Serikat (AS) langsung angkat bicara. Melalui Menteri Luar Negeri Hillary Clinton, Washington menyerukan serah terima seluruh kekuasaan ke tangan pemerintah sipil. ’’Proses demokrasi yang selama ini didukung penuh rakyat Mesir tidak perlu mengalami kemunduran,” imbau mantan first lady AS tersebut. (jpnn/c1/ary)

Perempuan kelahiran Pekanbaru, 15 Februari, itu diancam dengan pasal 133 UU Keimigrasian. Peraturan yang diatur dalam pasal tersebut adalah setiap orang yang dengan sengaja masuk atau keluar wilayah Indonesia dengan tidak melalui pemeriksaan pejabat imigrasi dapat dikenai pidana kurungan dan denda. ’’Tetapi ini akan diteliti dan didalami dahulu oleh petugas kami. Nanti baru bisa disimpulkan,” kata Direktur Jenderal Imigrasi Bambang Irawan di kantornya kemarin (15/6). Meski begitu, Bambang mengatakan, berdasarkan catatan petugas di lapangan, nama Neneng tak ditemukan masuk Indonesia. Karenanya, dia menduga Neneng masuk tidak melalui jalur-jalur resmi. ’’Tak ada data dari Pelabuhan Batam dan Bandara Soekarno-Hatta atas nama Neneng Sri Wahyuni,’’ ungkapnya. Namun, data di Imigrasi Pelabuhan Batam hanya mencatat dua warga negara Malaysia bernama Mohammad Hasan bin Kuhsi dan R Azmi bin Muhammad Yusof masuk melintasi jalur resmi. Dua orang asal Negeri Jiran yang sudah ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK itu masuk dengan menggunakan kapal feri Indo Mas III ke Pelabuhan Batam Center dari Johor Baru Malaysia. KPK memang telah menyatakan bahwa Neneng masuk lewat jalur tikus dari Malaysia. Diduga dia masuk melalui jalur ilegal yang selama ini digunakan tenaga kerja Indonesia (TKI) untuk menyelinap ke negara tetangga. Keberadaan Neneng juga sulit diketahui saat masuk dan bermalam di Batam lantaran dirinya selalu mengamuflasekan wajahnya dengan make-up tertentu dan lebih banyak menggunakan kerudung serta masker untuk menutupi mukanya. Karena mengalami kesulitan untuk menangkap Neneng di Batam, KPK pun memutuskan untuk menggelar operasi penangkapan perempuan itu di Bandara Soekarno-Hatta. Pasalnya, KPK juga mendapat informasi bahwa Rabu siang, Neneng terbang ke

Sambungan dari Hal. 1 Jakarta. Terpisah, Mabes Polri juga berjanji proaktif mendalami dugaan Neneng memakai identitas palsu saat masuk Indonesia dari Malaysia. Kepala Badan Reserse Kriminal Polri Komjen Sutarman mengatakan, pihaknya akan berkoordinasi dengan KPK terkait dugaan itu. ’’Kalau ditemukan adanya pemalsuan identitas dan lainnya yang digunakan untuk kepentingan-kepentingan yang menimbulkan kerugian, tentu kami akan melakukan penyidikan. Kami akan koordinasi dengan KPK. Kami proaktif untuk tanya ke KPK, apakah KPK mengizinkan kami melakukan penyidikan,’’ kata Sutarman di Mabes Polri kemarin. Mantan Kapolda Metro Jaya itu menjelaskan, bila diizinkan, kepolisian bakal secepatnya mengusut kasus ini. Polri juga mengincar pihak-pihak yang membantu Neneng. ’’Kami sudah bertanya, mungkin ada orang yang berperan dalam pelariannya maupun masuknya ke Indonesia dengan pemalsuan identitas dan sebagainya. Kami akan lakukan penegakan hukum,’’ ujarnya. Selain dijerat dengan pasal pemalsuan dokumen, Neneng juga bisa disidik dengan UU Imigrasi. Hal yang sama pernah dikenakan pada Umar Patek dan istrinya yang memalsukan identitas sebelum lari ke Pakistan. ’’Kita sementara menunggu KPK kasih lampu hijau dahulu,’’ katanya. Juru Bicara KPK Johan Budi menegaskan bahwa saat menangkap Neneng di rumahnya, pihaknya langsung menggeledah beberapa barang bawaan Neneng. Beberapa barang disita untuk pengembangan kasus tersebut. ’’Tetapi, kami tidak menemukan paspor atas nama Neneng,’’ ujarnya. KPK menduga Neneng tidak membawa paspornya ke Jakarta. Sebab, paspor resmi tersebut sudah tidak berguna lagi lantaran dicabut, dan Neneng sendiri telah dicekal. Namun saat ditanya apakah saat ditangkap, dari tangan Neneng KPK menemukan paspor atas nama orang lain yang kemungkinan digunakannya, Johan mengaku tidak

mengetahuinya. Selain itu, KPK juga meyakini bahwa Neneng sudah lama mengenal dua orang Malaysia tersebut, sehingga dia memasrahkan semua perjalanan dari Malaysia ke Indonesia kepada mereka. Apalagi salah seorang di antara dua warga Malaysia itu ditangkap saat hendak menuju penjara Cipinang yang diduga kuat akan melaporkan kedatangan Neneng di Jakarta kepada Nazaruddin. ’’Asumsi kami, Neneng dan pengawalnya itu sudah saling kenal. Tetapi tentu saja ini harus dibuktikan dahulu,” ucap Johan. Sementara pengacara Nazaruddin, Hotman Paris Hutapea, kembali membantah bahwa istri kliennya itu mengenal Hasan dan Azmi. Setelah menjenguk Neneng di rutan KPK kemarin siang, Hotman mengatakan bahwa Neneng masuk dari Malaysia ke Indonesia dibantu agen perjalanan Malaysia. Menurutnya, Neneng sama sekali tidak memalsukan dokumen apa pun untuk masuk Indonesia. ’’Dia tidak membawa paspor dan dokumen apa pun. Tetapi dia memang tidak masuk melalui jalur resmi, melainkan lewat jalur yang biasa dipakai TKI,” paparnya. Hotman pun beralasan bahwa sebenarnya Neneng sudah berniat datang ke Indonesia untuk menyerahkan diri. Kata dia begitu tiba di rumahnya dia langsung menghubungi KPK agar segera menjemputnya di kediamanya di kawasan Pejaten. Elza Syarief, pengacara Nazaruddin yang lain, menambahkan, seminggu sebelum Neneng tertangkap, Nazaruddin pernah mengatakan kepada pihak kuasa hukumnya bahwa istrinya akan tiba di Jakarta. ’’Tapi dia (Nazaruddin) tidak cerita secara detail soal kedatangan istrinya,” katanya. Advokat yang juga terjun sebagai politisi itu melanjutkan, Neneng sudah membubuhkan tanda tangan yang menyatakan bahwa dirinya dan beberapa pengacara Nazaruddin lainnya resmi menjadi kuasa hukumnya. ’’Begitu kami mendapat surat

Perda... karena perbup batal,” ujar Bupati Pesawaran Aries Sandi Darma Putra kepada wartawan usai menghadiri rapat paripurna persetujuan RAPBD Pesawaran 2012 kemarin. Pria yang akrab disapa Adin Aries ini mengatakan, dengan disahkannya APBD 2012 menjadi perda, berarti menunjukkan DPRD Pesawaran sudah menyadari tugas dan fungsinya. ’’Selaku pembina partai politik yang ada di Pesawaran, saya juga mengharapkan ketua-ketua partai politik yang ada di kabupaten ini berpikir bersama untuk kemajuan Pesawaran. Jangan sampai ada sabotase yang menginstruksikan anggota DPRD-nya tidak hadir di paripurna,” ujarnya. Dia memandang, adanya partai politik adalah untuk keterwakilannya di DPRD. ’’Jadi, saya mengharapkan seluruh pimpinan

kuasa dari Neneng, kami langsung menyerahkannya ke KPK,” imbuhnya. Di bagian lain, proyek pengadaan PLTS itu sepenuhnya dipegang dan dikendalikan Kemenakertrans, termasuk salah satu PLTS di Mesuji. Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Lampung Dra. Hj. Sumiarti Somad menyatakan, sepengetahuannya, Disnakertrans Lampung tidak ikut campur dalam proyek tersebut. ’’Proyek itu langsung oleh Kemenakertrans,’’ kata dia kemarin. Mantan sekretaris Badan Kepegawaian Daerah Lampung itu menyatakan, ada kemungkinan Kemenakertrans menghubungi satuan kerja di daerah terkait proyek PLTS di Kota Terpadu Mandiri (KTM) Mesuji. ’’Dana terkait PLTS juga tidak ada yang lewat Disnakertrans Lampung,” ujar wanita berjilbab ini. Senada, Kepala Bidang Tenaga Kerja dan Transmigrasi Tulangbawang A. Syamsuri mengatakan, proyek tersebut merupakan kegiatan pemerintah pusat yakni melalui Kemenakertrans. Sebelum Tuba dimekarkan menjadi tiga kabupaten, Kecamatan Mesuji Timur masih merupakan wilayah Kabupaten Tulangbawang. Menurutnya, pembangunan semua proyek KTM dilakukan oleh pemerintah pusat, karena Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Tuba tidak mengetahui secara detail tentang bagaimana proyek tersebut berjalan. ’’Kalau PLTS itu kegiatan dari pusat langsung, sebaiknya tanya ke sana. Sebab siapa yang mengerjakan dan bagaimana mekanismenya, kami nggak tahu,’’ ucapnya. Kadissosnakertrans Tuba Drs. Thuhir Alam, S.E. menambahkan, untuk memudahkan pendataan aset daerah, Kabupaten Tuba telah menyerahkan aset tersebut ke Kabupaten Mesuji. ’’Aset KTM itu telah kami serahkan bulan lalu ke Kabupaten Mesuji, tetapi saya lupa tanggal berapa. Namun yang pasti telah kami serahkan karena Mesuji mau mendata aset mereka,” ujarnya. (wdi/fei/jpnn/c1/ary)

Sambungan dari Hal. 1 parpol di kabupaten ini bersama-sama membangun Pesawaran, termasuk juga mengajak seluruh anggota DPRD menjalankan tugas dan fungsinya untuk kabupaten ini. Damai itu indah, kata Pak Danrem!” pungkasnya. Sementara itu, dalam paripurna kemarin sempat terjadi skors sekitar lima menit lantaran adanya interupsi dari beberapa anggota DPRD Pesawaran yang meminta penjelasan terkait adanya perbedaan dalam nilai keseluruhan APBD 2012 yang totalnya Rp785,194 miliar lebih. Setelah dijelaskan oleh beberapa perwakilan dari tim anggaran pemerintah daerah (TAPD) Pesawaran, di antaranya Asisten II Fredy dan Kabag Keuangan Yosa Rizal, akhirnya sidang kembali dilanjutkan. Terpisah, Fredy mengatakan, setelah

APBD Pesawaran 2012 disahkan kemarin, draf perda APBD tersebut direncanakan pada Senin (18/6) diantarkan ke Pemprov Lampung untuk segera dievaluasi. Menurut dia, sesuai peraturannya, pemprov memiliki waktu 15 hari untuk mengevaluasinya. Jika tidak ada perbaikan dari pemprov dan disetujui oleh gubernur, maka draf APBD akan dikembalikan ke pemkab. ’’Nah selanjutnya, draf APBD kita kirimkan ke Kementerian Dalam Negeri dan Kementerian Keuangan sebagai bentuk laporan keuangan. Ya, mudah-mudahan bulan depan perda APBD sudah mulai efektif berjalan,” harapnya. Diketahui, Pemkab Pesawaran menerbitkan perbup tentang pengesahan APBD 2012 pada tanggal 28 Februari lalu. Kala itu, Ketua Tim Anggaran Pemerintah

Dalam... Setelah melepas lapar dan dahaga, rombongan pun langsung dibawa menuju ruang rapat yang letaknya berhadapan langsung dengan gedung besar, yang belakangan diketahui tempat perakitan sepeda motor TVS, untuk mendapatkan pengetahuan seputar perusahaan industri otomotif tersebut. Pramod Kulkarni menjelaskan, PT TVS Motor Company Indonesia merupakan perwujudan ambisi global dan sebagai pusat di Asia Tenggara untuk TVS Motor Company India. ’’PT TVS Motor Company Indonesia telah melakukan investasi lebih dari 150 juta US dolar sampai saat ini untuk mendirikan fasilitas pabrik terintegrasi, termasuk engine assembly, vehicle assembly, welding, painting, fasilitas testing dan pengecatan di atas tanah 20 hektare, dengan kapasitas terpasang untuk 300.000 sepeda motor per tahun,” jelasnya. Pabrik PT TVS Motor Company Indonesia diresmikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pada 16 Juli 2007. Melalui fasilitas manufakturnya, lanjut Kulkarni, pihaknya berkomitmen pada kualitas produksi berkelas internasional karena pabrik ini merupakan manufaktur yang beroperasi secara lengkap, utuh, dan

panitia khusus (pansus) untuk memantau janji pemerintah melakukan dialog JakartaPapua . “Komisi I bilang cukup bentuk panja (panitia kerja, Red). Kita tunggu saja apakah bisa terbentuk atau tidak,” kata Adriana. Dalam kaitan ini, dia berharap, UP4B menyiapkan fondasi menuju pelaksanaan dialog. Sementara itu, kekerasan di Papua harus dihentikan baik itu aparat keamanan maupun sipil bersenjata. “Papua juga harus menyiapkan representasi politik dan format dialog dengan pemerintah. Kalau tidak dialog terus apa?” tegasnya. Sebelumnya, Kapolri Jenderal Timur Pradopo dalam raker bersama Komisi III memberi garansi terjadinya situasi aman di Papua. Menurut Kapolri, pihaknya telah melakukan penangkapan terhadap oknum pelaku kekerasan di Papua. Salah satunya adalah warga berinisial MT. “Sudah dilakukan penegakan hukum. Namun meninggal di rumah sakit,” kata Timur. Meninggalnya MT, ujar Kapolri, sempat memunculkan reaksi perlawanan yang diistilahkan sebagai dinamika. Muncul sejumlah pembakaran fasilitas pribadi dan umum. Namun, aksi itu bisa dikendalikan sepenuhnya. (jpnn/c1/ary)

Daerah Pesawaran yang juga Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Kesuma Dewangsa mengatakan, dasar penerbitan perbup adalah surat jawaban dari Ketua DPRD Pesawaran Toto Sumirat terkait surat konfirmasi yang dikirimkan Bupati Pesawaran Aries Sandi Darma Putra mengenai kepastian kejelasan pembahasan RAPBD Pesawaran. ’’Nah, dalam surat itu dinyatakan bahwa pembahasan RAPBD di tingkatan banang (badan anggaran) berakhir deadlock dan menyerahkan keputusannya kepada pihak eksekutif. Selain itu, adanya surat teguran dari Pak Gubernur mengenai kapan penyerahan draf RAPBD Pesawaran. Karenanya sebagai langkah antisipasi, akhirnya kami (pemkab) menerbitkan perbup tentang APBD,” ujarnya kala itu. (whk/c1/ary)

Sambungan dari Hal. 1 dilengkapi riset serta pengembangan dalam negeri yang luas. ’’Dengan local value addition mencapai 65% saat ini, akan ditingkatkan hingga mencapai 75%. PT TVS Motor Company Indonesia berencana menambah fasilitas riset dan pengembangan lokal di kemudian hari,’’ ucapnya. Bahkan, sambung dia, PT TVS Motor Company Indonesia bergabung menjadi anggota AISI (Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia) sejak Maret 2010, sebagai bukti perwujudan komitmen PT TVS Motor Company Indonesia di industri sepeda motor tanah air. ’’PT TVS Motor Company Indonesia merupakan pusat produksi TVS Motor Company India untuk kawasan Asia Tenggara. Dari pabrik inilah ekspansi telah dilakukan untuk ekspor ke beberapa negara seperti Filipina, Myanmar, Laos, dan Thailand,’’ katanya. Pada kesempatan kunjungan pabrik ini, rombongan jurnalis juga berkesempatan melihat langsung line produksi sepeda motor unggulan TVS Motor. Saat memasuki ruang superbesar yang dijadikan lokasi pembuatan sepeda motor tersebut, terlihat 300 pekerja tengah serius merakit sebuah motor. Mulai merakit mesin, hingga motor

tersebut siap dikendarai. Selain itu juga berjajar motor yang sudah siap pakai dengan warna-warni menawan. Bahkan di tengah gedung itu juga terdapat tumpukan kardus yang telah tersusun. ’’Kardus-kardus ini berisikan spare part dan motor yang sudah siap pakai untuk diekspor keluar,’’ imbuh Lili Sutisna. Lili kemudian mengajak rombongan ke bagian bump test rig. Di sana ada sebuah sepeda motor yang sudah jadi, namun belum diberi bodi. Mesin motor tersebut dalam keadaan hidup dengan roda berputar. Bahkan, motor itu bergerak layaknya kendaraan yang melewati medan yang bergelombang. ’’Tes dilakukan selama 500 jam dalam kecepatan 70 km per jam. Ini untuk menguji sasis motor, apakah kuat terhadap guncangan maupun tekanan. Shockbreaker bagian depan dan belakang juga diuji ketahanannya,’’ terang dia. Tepat di samping bump test rig, terdapat sebuah tabung besar berwarna hijau yang diberi nama salt spray chamber. Mesin ini berfungsi untuk menguji kekuatan bahan besi yang dijadikan rangka untuk sepeda motor. ’’Setelah sasis dicat, lalu diuji ke mesin salt spray chamber. Rangka dimasukkan ke dalam mesin itu dan direndam dengan air garam khusus industri

selama 350 jam. Masa rendam itu setara dengan waktu tiga tahun,” jelasnya. Lili juga mengajak rombongan melihat pembuatan mesin motor TVS. Sayangnya, wartawan hanya dapat melihat dari kejauhan karena memang ruangan tersebut dikelilingi kaca bening. ’’Simulasi pengecekan satu per satu. Di sinilah mesin dinyalakan kali pertama untuk mengetahui kualitas mesin tersebut, mulai sirkulasi oli hingga rotasi gigi. Ada yang noise tidak,’’ ungkapnya. Setelah mesin disiapkan, lalu dikirim ke assembling, Mesin tersebut dipasang ke dalam rangka motor yang telah disiapkan. Selanjutnya, proses terus berjalan sampai perakitan terakhir, pemasangan bodi motor. ’’Per satu unit motor, pembuatan memakan waktu 1,58 detik. Artinya, dalam satu hari atau delapan jam kerja, kami bisa menghasilkan 200 unit motor,’’ paparnya. Di sela-sela kunjungan pabrik tersebut, para jurnalis juga diberikan kesempatan test ride varian sport terbaru yang akan dirilis untuk umum di Pekan Raya Jakarta malam ini (16/6), yakni TVS Apache All New RTR Series yakni 160 cc dan 180 cc. Dengan tagline ’’Kencangnya Mendebarkan’’, TVS Apache All New RTR Series dihadirkan bagi para biker yang menyukai performa dan speed. (c1/ary)


TEN OLSEN

RADAR LAMPUNG

SABTU, 16 JUNI 2012

5

Bantah Terjadi Konflik, Luruskan soal Kuota BANDARLAMPUNG – Yudo Murtopo, pelatih senam ritmik putri Lampung, langsung merespons pernyataan Siti Mayda Suri, Kabid Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan (Disdik) Lampung. Seperti diberitakan, Siti mengatakan, Disdik tidak akan mengirimkan atlet senam ke Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) di Palembang, 8–14 Juli 2012. Dia lantas menjelaskan alasan yang mendasari keputusan itu. ’’Alasan pertama, konflik internal Persani (Persatuan Senam Seluruh Indonesia) yang belum selesai. Kedua, tidak dipenuhinya keinginan Disdik soal pelaksanaan seleksi.

YUDO MURTOPO

Lalu anggaran dari Disdik yang tidak mencukupi,’’ paparnya (14/6). Yudo membantah terjadi konflik internal di tubuh Persani Lampung. ’’Tidak ada kubu-kubu di Persani. Persani sekarang dipimpin Ibu Farida Abubakar. Beliau itu sesepuhnya senam di Indonesia,’’ ujar Yudo kemarin (15/6). Kemudian, soal kuota Lampung untuk senam adalah tiga orang, dua dari artistik putra dan putri serta satu dari ritmik putri. Sebelumnya, Siti menjelaskan, kuota senam hanya satu orang. ’’Satu dari mana? Kuota senam itu ya tiga atlet. Ada di pedoman O2SN kok. Saya siap dihadapkan

dengan dia (Siti, Red). Saya buktikan bahwa kuota senam itu bukan satu,’’ tandasnya. Di sisi lain, Yudo berharap atlet-atlet Lampung, termasuk dari cabang senam diberi kesempatan tampil di even nasional. Dengan begitu, kemampuan mereka makin terasah. ’’Kalau pun Disdik tidak jadi memberangkatkan atlet senam, kami berangkat pakai biaya sendiri. Begitu kok repot. Tapi yang patut dicatat cabang lain ada anggarannya, kok senam tidak ada. Padahal senam berpeluang memberikan medali,’’ tukasnya. (ton/c3/ewi)

Masih Melakukan Tahap Sosialisasi PENGPROV PSSI Lampung berencana menggelar Liga Futsal Amatir pada awal Juli 2012. ’’Saat ini baru tahap sosialisasi,’’ urai Endry Januanto, ketua bidang Futsal PSSI Lampung, ketika

KISAH NYATA IBU ISTIKAH SETELAH KONSUMSI SARANG SEMUT Istikah – Samarinda Kalimantan Timur Awal mula saya merasakan benjolan di payudara pada awal November 2010, langsung diperiksakan ke dokter dan hasilnya disarankan untuk dioperasi. Saran tersebut tidak diikuti, dan sebagai gantinya mencari alternatif penyembuhan lain. Pada akhir Desember 2010 dada terasa panas dan nyeri tembus ke belakang (punggung). Begitu diperiksakan, dokter mengatakan bahwa sakit tersebut terjadi karena penyempitan pembuluh darah dan jantung koroner. Saya kemudian membaca surat kabar Kaltim Post yang mengiklankan produk sarang semut. Saya penasaran kemudian mencobanya, mulai 10 Januari 2011. Pada awalnya, obat yang diresepkan oleh dokter, saya konsumsi bersamaan produk sarang semut yang saya beli. Selanjutnya saya mencoba menghentikan konsumsi obat dari dokter dan hanya mengkonsumsi produk sarang semutnya saja. Beberapa hari berikutnya, badan terasa panas dan nyeri. Saya kira itu disebabkan karena saya tidak lagi mengkonsumsi obat jantung tersebut. Ternyata itu merupakan reaksi dari produk sarang semut tersebut. Beberapa hari kemudian, keluhan pada pinggul ke bawah yang biasanya terasa sakit untuk membungkuk dan kaki kiri yang sering keram, berangsur berkurang. Dan benjolan pada payudara yang sebelumnya sebesar biji kelereng dan kalau ditekan terasa keras sekarang sudah tidak keras lagi dan mengecil. Akhirnya sekarang saya sudah bisa melakukan aktifitas rutin saya setiap hari karena saya merasa keluhan saya sudah jauh membaik. Sampai sekarang saya masih mengkonsumsi produk sarang semut tersebut untuk penyembuhan lebih lanjut dari penyakit yang saya derita.

SARANG SEMUT secara empiris dan tradisional dapat digunakan untuk membantu mencegah dan mengatasi : Berbagai jenis kanker dan Tumor, Jantung koroner dan berbagai gangguan jantung, Stroke, Menghilangkan benjolan pada payudara, Gangguan ginjal dan prostate, TBC / Paru-paru, Ambeien (wasir)baru maupun lama, Melancarkan dan meningkatkan Air Susu Ibu (ASI) Tidak disarankan mengkonsumsi Sarang Semut dalam bentuk lempengan, karena : ❐ Tidak terjamin kehigienisannya karena hanya diproses melalui penjemuran berkali-kali menggunakan sinar matahari, sehingga dapat menimbulkan bakteri/jamur yang berbahaya bagi tubuh. ❐ Dosis yang tidak tepat, karena setiap lempengan tidak memiliki kadar yang sama. ❐ Tidak disarankan menggodok Sarang Semut berulang kali karena khasiatnya sudah jauh menurun atau hilang khasiatnya. ❐ Tidak jelas jenis Sarang Semut yang dipergunakan, karena tidak semua jenis Sarang Semut berkhasiat sebagai obat. ❐ Tidak dapat dipertanggung jawabkan siapa produsennya bila terjadi keracunan, karena produk lempengan tidak memiliki registrasi Badan POM. ❐ Pastikan Sarang Semut yang anda beli adalah hasil produksi PT. PRIMA SOLUSI MEDIKA pemilik Merk dagang SARANG SEMUT terdaftar di HKI dengan No. 534804 dan telah teregristrasi di Badan Pom TR 102 320 151 dan memiliki ciri khas Foto Bpk. Hendro Saputro di setiap kemasan.

Himbauan dan tips untuk membeli produk sarang semut asli : ● Pastikan Sarang Semut kapsul yang anda beli adalah produksi PT. PRIMA SOLUSI MEDIKA yang sebagai pemegang hak paten Sarang Semut di Indonesia ● Pastikan ada logo Pak Hendro Saputro di kotak sebelah pojok kanan atas yang sebagai pioneer Sarang Semut di Indonesia ● Terdapat no. Seri izin resmi dari badan POM(Hindari produk Sarang Semut yang tidak memiliki no. Seri resmi dari badan POM) ● Diproduksi dengan standar CPOTB (Cara Pembuatan Obat Tradisional yang Baik) ● Tidak semua jenis Sarang semut mengandung obat, bahkan sebagian mengandung bakteri.Produk Sarang semut kapsul PT. Prima solusi medika telah lulus uji melalui serangkaian penelitian dari LIPI (Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia)

Info Produk : 0813 8858 6198, PIN BB : 25E8A22D Dapat Diperoleh di : Distributor Utama : Ibu Inge (Ap. Sidowaras) Metro Lampung, 08127919000, To. Waras : Teluk Betung, Ap. Sentosa : Bandar Lampung, To. Sumber Sehat, Bambu Kuning, Ap. Gemari 1: Bandar Lampung, To. Sari Waras : Pringsewu, Ap. Mitra Sehat : Way Jepara Lampung Timur, Wahyu : 081279499697 Bandar Lampung, Ap. Indra Jaya : Bandar Lampung, Ap. Enggal Lampung. Ap. Persada B Jaya, Ap. Marisa B Jaya, Ibu Lucia 081369069721, Rudi 085279328233, Ap. Nanda Farma Kota Bumi, Ap. Anugrah Medika Kota Bumi, Ap. Biro Farma Bratasena, Ap. Gemari 2 B Lampung, Ap. Tanjung karang B Lampung, Toko H. Yusuf Kota Gajah, Toko Jamu Mas No Kota Gajah, To. Makmur G Tataan, Mentari Talang Padang, Ap. Wildan Talang Padang, To. Irian Jaya : Jl. Gajah Mada T Karang

PENCEGAHAN JAUH LEBIH BAIK DARIPADA PENGOBATAN KONSUMSI 1-2 KAPSUL SEBELUM TIDUR

ditanya perkembangan persiapan Liga Futsal Amatir kemarin (15/6). Dia melanjutkan, akhir Juni dijadwalkan tahapan berkas tim yang ambil bagian sudah selesai. ’’Tidak ada pembatasan umur.

Kami tunggu sampai akhir Juni untuk kelengkapan berkas,’’ sambungnya. ’’Kami berharap masing-masing kabupaten/kota bisa mengirimkan minimal dua tim. Karena target minimal kami

peserta mencapai 20 tim,’’ paparnya. Pada sisi lain, Endry mengungkapkan, masih banyak klub futsal yang belum terdaftar sebagai anggota PSSI. (ton/c3/ewi)


6

SABTU, 16 JUNI 2012

EKSTRAKETAT: Deretan petugas kepolisian saat mengamankan keadaaan di kawasan National Stadium, Warsawa, Polandia.

RETNACHRISTA/JAWA POS

MERAH KUNING: Bunga dengan motif bendera Spanyol di Gniewino. HENDRA EKA/JAWA POS

Bunga Bendera PEMERINTAH kota mungil Gniewino sangat bangga daerahnya terpilih menjadi salah satu basecamp tim peserta Euro 2012. Apalagi, yang bermarkas di sana bukan tim sembarangan. Yakni, Spanyol, juara bertahan Euro sekaligus juara dunia. Memasuki wilayah Gniewino, tampak bendera kecil dan deretan umbul-umbul logo Euro 2012 berdampingan dengan bendera Spanyol. Makin masuk, nuansa Spanyol makin terasa. Di persimpangan terakhir sebelum belok ke jalan Sportowa, tempat Mistral Hotel, berdiri deretan tempat sampah berbentuk bola yang juga dicat dengan warna Spanyol. Di samping tempat sampah bola, berdiri sebuah patung berpenampakan seperti buto di Indonesia. Dia memegang bola. Warnanya? Merah dan kuning. (na/ca) (jpnn/c3/ewi)

ANTISIPASI KEAMANAN DI LAGA PENENTUAN

Polisi Ogah Kecolongan WROCLAW – Perhatian penuh aparat keamanan bakal ditujukan pada pertandingan terakhir grup A Euro 2012 antara tuan rumah Polandia dan Republik Ceko di Municipal Stadium Wroclaw nanti dini hari. Sebab, penumpukan suporter bakal terjadi di kota keempat terbesar di Polandia itu. Pihak keamanan tidak mau kecolongan lagi seperti ketika pertandingan kedua grup B antara Polandia dan Rusia (12/6). Ketika itu, saat pertandingan berlangsung di Stadion Nasional Warsawa, sejumlah suporter Polandia dan Rusia bentrok di beberapa lokasi. Hal itu sebenarnya sudah diprediksi. Karena jarak yang dekat, banyak fans Rusia yang menyerbu Polandia. Apalagi dua kelompok suporter memiliki hubungan yang kurang harmonis. Nah, hal tidak berbeda jauh dengan Ceko yang dari Wroclaw bisa ditempuh dua hingga tiga jam dengan kendaraan pribadi. Karena itu, ketika Ceko melawan Yunani di Wroclaw (12/6), suporter Ceko sangat dominan di stadion. Bahkan, area parkir mobil tidak cukup sehingga meluber ke rumah-rumah warga

JELITA: Aksi fans perempuan Polandia di National Stadium, Warsawa. HENDRA EKA/JAWA POS

dan bawah jembatan tol yang menghubungkan Wroclaw dengan Krakow. Memang banyak suporter Ceko yang datang dengan menggunakan kendaraan pribadi. ”Tidak jauh kok perjalanannya. Makanya, banyak sekali suporter Ceko yang datang. Apalagi, nanti saat menghadapi Polandia,” ujar Lukasz Dorocinski, polisi yang bertugas di kawasan fan zone Wroclaw. Berbeda dengan hubungan antara suporter

Rusia dan Polandia, hubungan dengan suporter Ceko cukup baik. ”Tetapi, kami harus tetap waspada karena nanti adalah pertandingan terakhir di grup dan sangat menentukan bagi dua tim,” kata pria berkepala plontos itu. Polandia memang masih punya peluang lolos ke perempat final. Dengan syarat, mereka menang atas Ceko. Di sisi lain, Ceko hanya butuh imbang untuk lolos. Karena krusialnya pertandingan itu dan

tingginya atensi suporter Polandia, Wroclaw diperkirakan dibanjiri suporter dari dua tim. ”Saya tidak mau kehilangan kesempatan itu. Sekarang saya mencari tiket, semoga masih ada yang dijual. Mahal tidak masalah,” ungkap Janusz J Pucahslka,, warga g Lodz. kesempatan, Polandia Dalam beberapa kesempatan menunjukkan kepercayaan dirinya. Apalagi kondisi hampir semua pemain bagus, termasuk kiper Wojciech Szczesny yang terkena kartu merah ketika pertandingan pembuka melawan Yunani yang berakhir 1-1 (8/6). Gelandang Eugen Polanski yang sempat ditarik keluar ketika melawan Rusia karena mengeluh cedera juga diperkirakan bisa bermain. Dia sudah baikan dan berada dalam kondisi oke. Bersama pelatih Franciszek Smuda, Polanski kemarin menghadiri konferensi pers di Stadion Polonia, Warsawa. (ham/c7/ca) (jpnn/c3/ewi)

Pemain Jangan Suka Merengek

AGUNG PUTU ISKANDAR/JAWA POS

DI KHARKIV: Dennis dan Simon menulis permintaan tumpangan ke Kiev.

Bingung Cara Pulang Laga Jerman melawan Belanda di Kharkiv, Ukraina, Rabu lalu (13/6) memang tergolong seru. Banyak warga Polandia yang sangat antusiasme menyaksikannya, termasuk Dennis dan Simon. Begitu antusiasnya, sampai keduanya lupa mengatur cara agar bisa pulang cepat. Keduanya memang sudah membeli tiket pesawat dari Kiev menuju Warsawa. Namun, mereka tidak memperhitungkan cara agar bisa sampai cepat ke Kiev dari Kharkiv setelah laga berakhir. Padahal, Kamis pagi (14/6) mereka sudah ditunggu pesawat pertama yang terbang dari Kiev menuju Warsawa. ”Saat itu kami hanya berpikir pokoknya bisa sampai di Kharkiv,” tutur Dennis sambil memegangi kepala. Karena itu, mereka menuliskan dalam kertas bahwa mereka butuh tumpangan. Mereka memajangnya di jalur lalu lalang para suporter Belanda di dekat Stadion Metalist Kharkiv. (aga/c8/ruk) (jpnn/c3/ewi)

Laporan AGUNG ISKANDAR , M. ILHAM BUTSIYANTO, RETNACHRISTA, HENDRA EKA dari Polandia - Ukraina

WASIT kerap menjadi kambing hitam ketika ada insiden di lapangan. Namun, hal itu ditanggapi dengan tenang oleh wasit asal Inggris Howard Webb. Mantan polisi tersebut dikenal sebagai wasit yang tegas dan cepat dalam mengambil keputusan. Webb sudah memimpin dua laga di Euro 2012. Yakni, Rusia versus Republik Ceko (8/6) dan Italia kontra Kroasia (14/6). Bukan tidak mungkin dia akan dipilih memimpin partai final. Berikut wawancara Jawa Pos dengan Webb dalam perjalanan kereta api dari Poznan ke Warsawa, Polandia.

JAWA POS PHOTO

AKRAB: Wartawan Jawa Pos M. Ilham dan wasit Inggris Howard Webb di Poznan.

Pekerjaan sebagai wasit penuh dengan tekanan. Bagaimana Anda mengatasinya? Yang terpenting ketika sedang menjalankan tugas adalah tetap fokus. Jangan biarkan lingkungan, baik itu pemain, pelatih, ataupun penonton, mengganggu konsentrasi Anda. Saya hanya berusaha melakukan yang terbaik.

Banyak yang bilang Anda pro Manchester United. Benarkah? Ah, itu hanya anggapan orang. Bagaimana rasanya setelah memimpin dua pertandingan Euro 2012? Maaf, untuk tugas yang sedang saya jalankan, tidak boleh saya bicarakan. Hal itu sudah menjadi keharusan buat para wasit agar tidak membuat penafsiran lain. Yang paling saya ingat dari aksi Anda adalah keputusan menghentikan pertandingan

ketika Fabrice Muamba (pemain Bolton) mengalami serangan jantung (lawan Tottenham Hotspur di Piala FA). Apa yang Anda pikirkan ketika itu? Keselamatan pemain nomor satu. Tugas kami bukan hanya memastikan pertandingan berjalan fair play dan selesai dengan baik. Banyak gangguan di lapangan, tetapi kami harus tahu mana yang terpenting. Anda bisa melihat sendiri ekspresi kengerian di wajah para pemain ketika itu. Saya pikir, laga tersebut memang harus dihentikan demi kebaikan. Apa pesan Anda kepada pemain agar permainan berjalan dengan enak ditonton dan tetap fair play? Jangan terlalu sering merengek. Kalau pemain terlalu sering merengek ketika terjatuh dan pura-pura kesakitan, itu akan membuat pertan(jpnn/c3/ewi) dingan sering terhenti. (ham/c8/ca)

Persewaan Sepeda bagi Suporter yang Ingin Nikmati Wisata Kota Lviv

Sepi pada Hari Pertandingan, Laris saat Jam-Jam Kosong Berkeliling Kota Tua Lviv di Ukraina bisa bikin kaki cenut-cenut kalau tidak terbiasa. Kawasan kota dengan bangunan-bangunan masa lalu yang indah tersebut sangat luas. Karena itu, beberapa warga setempat menyewakan sepeda bagi wisatawan yang ingin berkeliling kota. AGUNG PUTU ISKANDAR, Lviv HINGGA Minggu besok (17/6) Lviv masih menjadi kota yang sibuk. Puluhan ribu suporter dari empat negara yang berlaga di grup B Euro 2012 masih menunggu nasib akhir tim kesayangannya. Sembari menunggu tim berlaga, para suporter itu menghabiskan waktu dengan berkeliling kota mengunjungi situs-situs sejarah. Pemerintah setempat menyediakan beragam sarana transportasi keliling kota. Yang paling banyak dipakai adalah ”kereta kelinci” dan trem.

Namun, dua sarana tersebut tidak fleksibel. Para suporter harus mengikuti rute kereta dan trem. Akibatnya, waktu untuk mengeksplorasi kawasan tertentu menjadi sangat terbatas. Padahal, mereka ingin berlama-lama di situ. Paling nyaman adalah mengendarai sepeda. Dengan sepeda, mereka bisa mendatangi wisata yang mereka inginkan. Jarak yang terlalu jauh buat berjalan kaki bisa lebih cepat dan tidak seberapa melelahkan. Apalagi, ongkos sewa sepeda juga tidak terlalu mahal. ”Saya sebenarnya tidak terlalu lelah kalau dipaksa berjalan. Tapi karena di rumah saya senang bersepeda, rasanya jadi nikmat kalau keliling kota sambil gowes,” kata Paolo, suporter Portugal, yang ditemui di Lviv beberapa waktu lalu. Salah satu tempat penyewaan sepeda ada di Prospekt Svobody alias Taman Kemerdekaan yang berada di sebelah kawasan patung tokoh Ukraina Taras Shevchenko. Di salah satu sudut taman ada enam sepeda yang diparkir berjajar. Di sisi terluar sepeda dipasang papan mungil bertulisan Your Own Guide Bike Rental.

MURAH MERIAH: Salah satu tempat penyewaan sepeda di Lviv, Ukraina. Biaya sewa satu jam sekitar Rp 100 ribu.

AGUNG PUTU ISKANDAR/JAWA POS

Penyewaan sepeda di Lviv tidak ala kadarnya. Sepeda yang disewakan bukan sepeda butut, tapi sepeda yang masih bagus

dan mengkilap. Mereknya juga lumayan. Di antaranya, sepeda hybrid merek Ghost, Pride, dan Kona. ”Ini sepeda milik orang

lain. Mereka memercayakan kepada saya untuk dikelola,” kata Anton, salah seorang penjaga penyewaan sepeda. Tarif sewa sepeda tidak terlalu mahal. Untuk sejam, tarifnya UAH 100 atau sekitar Rp 100 ribu. Sedangkan sewa per hari sebesar UAH 500 atau sekitar Rp 500 ribu. Khusus buat orang asing yang menyewa, Anton akan mencatat nomor paspor yang bersangkutan. ”Buat jagajaga saja,” katanya, lantas tersenyum. Anton menuturkan, penyewaan sepeda di Lviv lumayan laris. Setiap jam paling tidak ada dua hingga tiga sepeda yang keluar. Umumnya, sepeda disewa justru saat tidak ada pertandingan. Saat ada pertandingan di Lviv Arena, penyewaan sepeda malah sepi. Sebagian besar suporter sudah kepikiran aksesori dan pertandingan di stadion. ’’Yang menyewa sebagian besar remaja dan anak-anak muda. Orang-orang yang sudah agak dewasa tidak banyak. Mereka tidak suka gowes. Sukanya nongkrong terus di bar atau (jpnn/c3/ewi) kafe,’’ katanya, lantas terkekeh. (*/c10/ruk)


IKLAN BARIS JITU SABTU, 16 JUNI 2012

ANEKA KEBUTUHAN AIR RIFLE NIKKOSPORTPERBAKIN/ PERLENGKAPAN MENEMBAK JL.HASANUDDIN 42 TBS BDL;082185558000/3698800 BUKA JAM 8.00 S/D 20.00 MALAM

ASPAL JUAL ASPAL ESSO SHELL PRTAMINAARAB ANTR ALMT HUB 0721-709520/0811790620 ASPAL PRTMINA SHELL ,ESSO,HRG BRSAING DSWKN WALLES ;0811722075/ 082184890571/7474171

PIJAT TRADISIONAL PGOBTN TRAPI PIJAT REFLEXI INDRA/SOLI HIN ;082184067732/085838674727/0721.368 1910 TRM PGGLN MASSAGEURAT,TERAPI PGOBATAN ,PERW ATN ,BISAPANGGIL HB; NISA082181823301 VIVI URUT TRDSIONL RFLKSI DLL,TRIMA PGGILN 085267904681/081933591789/ 0721.7179066

CCTV CV KARYA JAYA SECURITY SPECIALIST SECURITY SYSTEM,CCTV,GPS,ALARM, PABX,SPY CAMERA;JL.KARTINI NO.52; 0721.257209/081279131444

MARMER GRANIT JUAL/PSG MARMER GRNIT U/ KITCHEN SET,WASTFEL,TANGGA&LANTAI JG MNRM POLES MRMER,TRASO&GRANIT ;0821813 51777 MARMER GRANIT,PEMASANGAN GRANIT KITCHEN SET,WASTAFEL,TANGGA, LANTAI, COUNTER,PRASASTI,HB 082178119 977

ARSITEKTUR OASE ARSITEKTUR PERCAYAKAN DESAIN BANGUNAN ANDA PD KAMI. BPENGALA MAN MERANCANG & MBANGUN RMH,TEM PAT USAHA DSB,TERIMA JASA PEMBORO NGAN BGNAN &TAMAN;HUB 081272634488 GRIYA ARCH,MERANCANG BANGUNAN RUMAH TINGGAL,KANTOR,R USAHA,2D & 3D , RAB HUB ;0721.268931/085381410405 “TARIF NEGO” PIRNANDO ARCH DISAIN & PELAKSANA BANGUNAN ,KOMERSIAL, KNTOR,RMH, TMN & INTERIOR 2D,3DANIMASI HB 082181 433450 SMART STUDIO; MENERIMA DESAIN; RUMAH TINGGAL, RUKO, KANTOR; 2D & 3D, HUB; 08877278387 DESAIN RUMAH TINGGAL ,T.USAHA, PEM BORONG BANGUNAN HUB ;08117213693 HK STUDIO ARS :DESAIN BANGUNANKWSN VISUAL 3D GMBAR DED RAB 08126 104922-07217311388

BIRO JASA WIDI MANDIRI PRVT MGMUDI ANTR JMPT URUS STNK SEINDONESIA SIM,KIR, SIUP, PASPORT, JL.P.ANTASARI NO.4C DPN OP TIK SMART 7477333/085369430088 PRIVAT MGMDI ADILLA DJMPUT BS HARI MINGGU ;9369661/081379640519INTERIOR RAFI JAYA SPECIAL KITCHEN SET MNR IMA PSNAN SETTING KAMAR, KANTOR, RUANG, DLL.HRG MLAI DR RP1.200.000/M SMUA JNIS FNISHING BRBHN BKU MULT IPLEK; HUB;081272 166609/0821791 76076

7

Wahhh..sudah laku!!!

KEHILANGAN

SERVICE

LCD PROJ ECTOR

KURSUS

AIRLINES TIKET

PELUANG USAHA

BPKB MOTOR TVS NO. 09055040F, BE 4578 DO, MERAH 2008AN. NUR HASANAH. HUB 085279976718 / 081369757593 STNK R2 BE 5159 UV NOKA MH1MC21 108K065968 NOSIN MC21E-1066107 AN.ADES SAPUTRA STNK R2 BE 7748 MG NOKA MH3325600 48K445139 NOSIN 2S6445203 AN SUHARTO STNK R2 BE 7901 YQ NOKA MH1JBC127 AK192923 NOSIN JBC1E2188623AN. SAIT PURBA STNK R2 BE 5120 YL NOKA MH8BE4DLA AJ140714 NOSIN E451-ID-816979 AN.ER HAM B STNK R2 BE 4819 BO NOKA MH1HB711 78K476253 NOSIN HB71E-1473955AN NUR IMANI STNK R2 BE 5674 CQ NOSIN 2P2-295004 NOKA MH 32P20017K294977 AN M.SABIT STNK R2 BE 5542 YF NOKA MH314D00 29K428834 NOSIN 14D-429029AN.NURUL FITRI STNK R2 BE 8912 VR NOKA MH1KC11 127K077605 NOSINH KC11E-1079924 AN SUARLI STNK R2 B3E 2137 VW NOKA KF50021037 NOSIN 5K025E591 AN.SUPRAPTI STNK R2 BE 4135 CG NOSIN MH1JF611 4CK346469 NOKA JF61E134260 AN.EDY KURNIAWAN

SPESIALIS SERVICE PGGL ,P.AIR M.CUCI ,KLKAS ,GENSET ,K.GAS HB 081279544991/ 07217641093 GRNSI JIMIN SERVICE PGL SELESAI DITMPAT PGLMN 23TH,TEK & PBRIK TV,KULKAS, FRESER,M.CUCI;0721.7412242/7362224 GRANSI CUNCUN SERVCEAHLI KULKASAC, SPLIT ,MSN CUCI DLL;7488505/081933581650 GRNSI 5 BLN MAKMUR SEVICE PGGL KULKAS, FREE ZER,MSN CUCI,P.AIR,DSPNSER; 0721.7534 603 GRNSI SURYA SERVICE PNGGL POMPA AIR MSN CUCI KULKAS DISPENSER HUB; 0721738 7402

EL SIDI PRO MULTIMDIA PROJECTR SPE CIALIS PAKETSEWA2700+SCRN 70"TRPD MURAH,TRMA SRVICE SMUA MERK PRJCTR HUB 081213997780.0721780735

BINTANG EDUCATION SMW PLJRN TK,SD,SMP,SMA,UMM MGJI,GRU DTG KRMH PROFSNL&SBR SIAP UN SMSTR ;3667558/081369277269

TKET MRH GRDA,SRWJYA BTV,MR. PT.LIONAIRASIA,TKET D.ANTR,GEMAT&T HB: 0721486100/7467967

OKINSO ,MIA,KINS,SABUN CUCI,PIRI NG , COLEK,SOFTENER,CARI AGEN; 0812 79 22541

DEPOT AIR MINUM

AHLI MIE,MNRIMA KURSUS MIE PANG SIT 100% PARAKTEK ;081272411500

JUAL TIKET MURAH PESAWAT GARUDA & SRIWIJAYA INFO HUB ;CV.ARAH MAN; 0721-241190

BU JUAL SGR,3UNIT GROBK TEBU JAMBI KMPLIT 20JT NG;082185308007/08136997 7715

STNK R2 BE 8740 EQ NOKA 131256 NOSIN 1127516 A/N SUROSO STNK R2 BE 8876 ES NOKA 459302 NOSIN 1470705 A/N MAHUDIN STNK R4 BE 9127 JB NOKA 090557 NOSIN A94570 A/N NGADI

SERVICE AC CUCI/PRBKN AC,SPLIT, FLLOR,CNTRAL, COLD STRAGE,CHILLER DLL ;7141047/ 7625340/085382091065 BERKAH AC TRM CUCI AC BGKR PSG SRVCE BRGRNSI TRMURAH HB.0721368 0787/082184911473

SRVS LAPTOP,CPU,PRINTER.JL. RATU DBL AU DPN MSJD NURUL HUDA (TJ.SENANG): 081315812286SUMUR

SERVICE TV SALIM TV,SRVCE TV SMW MERK,SELESAI DITEMPAT DAN BELI TV RSK;9983488 PUTRA SOLO SERVICE,TV,PARABOLA, TRAVO LAS;0721.3699988 JOGJA SERVICE PARABOLA,TV, ,M.CUCI, CCTV ;0821 81668811 ANDI SERVICE PGGL TV SMUA MERK, BRGRNSI HB;087899229366

SERVICE KOMPOR GAS

POLIM FC.(CV.HCJ)JL.P.EMIR M.NOOR BLOKB/10T.KRNGJUALMSNPHOTOCOPY MERK CANON BRBGITYPE&SPARE PART TRKOMPLIT,RENTAL,TEKNISIPURNAJUAL GRANSI SERVIS ;07217443777/08137967 1777 DJL F.COPY 6650 H.8JT MLS 80% & IR 6RB GRNSI 1TH H. NG.085269525869/08536601 9400

CENTRAL SRVIS KOMPOR GAS SMW MERK,GRANSI 1TH HUB ;082179838779

RUPA-RUPA

OBAT KHUSUS WANITA ANDA TELAT BULAN?? SOLUSI CEPAT & TEPATUNTUK MELANCARKAN HAID SECA RATERATUR ,DLM JANGKA3JAM DIJAMIN LANCAR 100%,GARANSI &ATANPA EFEK SAMPING HUB;081358456098 / 08785742 7544

DANA TUNAI

SERVICE KOMPUTER

FOTOCOPY

PT.YUDHA SAKTI JAYA JL.DR HARUN I NO.30/84 KOTABARU BDL TELP.0721. 255315/085357645500/085269344600 USH JASA PENYEDIA TENAGA SECURITY (BRSRTIFIKAT) PRUSHAAN,PRKNTORAN, SKOLAH,PERUMAHAN DLL DJUAL1 UNTETALASE RMH MAKAN PADA NG UK.2X1M KONDSI BGS & TERAWAT JUAL CPT;HB 082183061824 JUAL KELAPA BLT OK TRJMIN NG PESNN 1000 GANDENG DIANTR;081279711777 JUAL CD SUARA PANGGIL WALET SUPER HEBAT HRG HEMAT HUB:0821849 30808

SPESIALIS DEPOT AIR ISI ULANG 16JTAN, RO RMH TNGGA & INDSTRI 2JTAN,SEDIA TU2P,TISU,GALON,MEMBRANE,MEDIADLL “SINAR TIRTA” JLSOEKARNO HATTARUKO DCC SIMP. WYHLM WYKNDS TLP/ FAX. 0721.784287/08156032838 SPESIALIS PMBUTN DPT AIR MNM MULAI HRG 10JT,PMBUTN MSN RO MULAI 5JTAN,KPSITAS 50GALON/HARI HNGGA TDKTRBTS WWW.FUJIFILTERDEPOT.COM ;081322262181/9979950 (GRANSI) BKN DEPOT AIR MINUM,HNYA 5JUTA,SDH BISA LSG JUALAN ,DJAMIN HIGIENIS, BERSIH ;085320922977 FILTER AIR:ATASI AIR KUNING,BAU LUM PUR ,MINYAK;0721. 784287-08156032 838

SERVICE PARABOLA PAK RUDY SERVIS TV,PARABOLA +PASA NG BARU DAN 150CH,LOKAL+LUAR RP 1,1JT;7503344 STAR MATRIK SERVICE PARABOLASEMUA MERK;0828 8010 0270 FLORIDA SERVICE ,PARABOLA + JUAL TERMURAH HB;082181668811

AC PRATAMA AC MNRMA CUCI AC SRVCE RPAIR BNGKR PSG AC RMH/KNTR J/B SECND; 081379601095/7469778 RAMA AC;MNRIMA BGKR PSG,SRVIS, CUCI,BRGRNSI; 3616596/081279499011 LELANG AC SPLIT 2 PK HAIER KONDSI 100%+GRNSI JMLH 15 UNIT HRG 3.7JT/ UNIT NEGO;HUB 085366129999/0721.79136 16 BONUS BRIKET+PIPA

CANOPY & ALUMINIUM CANOPY & ALUMUNIUM MAJU MAKMUR ,MGRJKN CANOPY,TERLIS,PGAR,BESI& STEINLES,KUSEN,KACA ,PARTISI ALUMU NIUM JL.P.MOROTAI NO.69 ;7471238/773500

SEDOT WC SDOT WC & ATSI MMPET 0721-7400060, 08197973162 BISA KURAS SMUR

KOLAM RENANG CV.LAMPUNG POOL SPECIAL PMBUTAN KOLAM RENANG BWT PRBDI,SEKOLHUMUM WWW.LAMPUNG POOL.MULTIPLY. COM HUB ;081369144878

DANA TUNAI 1M-250M,NO BI CHECK ING,SHM,INSTRMN BANK/TRM AGEN, 082113082186,082113082185 ,0821 1308 21 83,085287912046,082113082184, 081314559 491,082113082182 BANTU DANA S/D 200M SEINDNSIA,BG 0,5%, PROVISI NEGO,TRIMA AGEN.HUB: 081219937478,081218318068JL.MARGONDA 23A JKT DANA TUNAI DG JMINN BPKB MTR & BUNGA RGN HUB ;085369843858/9015406 NSC FINANCE

OBAT HERBAL

BAHAN FIBER

PELUANG BISNIS

AN-NISA HERBAL SEDIA:PROPOLIS, GOLD G,BIOJANAH,MCM2 MADU ,HABA TUSAU DAH,SARI KURMA,M.ZAITUN DLL,ANTAR ALAMAT HB 081279683309

RESIN,MAT,KATALIS,AIROSIL,COBALT, TALK,MIROR,PIGMEN,DLL.ECERAN/ PARTAI BSR HUB:RAMASWARA0721-2516 52 150

FUN-SIMPLE-MAGICAL,SAYA IBU RMH TGGA,BKRJA DR RMH,PGHSILAN 1-5JT/ BLN, SERIUS?HB BU MIES 085.789. 6000. 50/ 082.111.333.034

ALAT PEMADAM KEBAKARAN

HEWAN

SUMUR BOR

PNGDAAN & PNGISIAN JL.I.BNJOL GRIYA I.BONJOLBLKA/NO.5 BDL;260320- 75324330816411233

JUAL REPTIL BUAYA JINAK MSH ANAK NO.SMS(KHUSS PGHOBI) ;0853799498 41/ 081977266506

TOPAN SRVS PGL GRNS SMR BOR,GLG DNMO/ P. AIR,T/T P. AIR PBTN SMR BOR; 081272832578

SEWA KOMPUTER

FURNITURE

KAMBING AQIQAH

SEWA LCD PROJECTOR KECIL & BESAR ,TRIPOD DLL HUB ; GRIYA COM JL.TEUKU UMAR NO.53 KEDATON HUB ;0721.704207

ANDA MAU KRDT MURAH JATI UKIR JEPARA BRBGAI MDL & TIPE:KURSI, LEMA RI,DIPAN,BUFET DLL;HB SEGERA 081379 974445/0721.7303326-705186

KAMBING DR HRG 800RB,MASAK ANEKA MENU:7448380/081272354984/ 081540802586

BIBIT TANAMAN

KREDIT USAHA JAMINAN SERTIFIKAT RUMAH+RUKO+SPBU HUB ;0361.2168 593/ 081315648204

BADUT HIBURAN BADUT TUNAS JAYA BADUT, SPONGBOB,PETRIK, HRG DR 150RB MC,DEKOR HB:7505935/081279322335

Black_Ink

TIGA DARA

AYAM POTONG

MENERIMA CETAK ID CARD, KRT NMA, PEN, MUG, GANCI, BANNER DLL. HUB 0853 78758333

MENERIMA JASA ANGKUT BARANG DALAM KOTA MOBIL CARRY PU HUB. 0813 79517650

MENYEDIAKAN AYAM POTONG UNTUK PERKAWINAN, PESTA DLL. HUB 0819 7962312

BTH ORG U/ DI DIDIK SBG KONSULTAN NUTRISI POTENSI PNGHASILAN 1-5 JT/ BLN P/W,FC KTP LMRN LGS BW KTMU BU TITIK 08159585513 DI JL PURI MENANTI NO1SPG MASJIDADUAJALUR 2 PURI WAY HALIM

LOWONGAN

KESEHATAN

Dendi Salon

DCRI PKRJA UTK DPRTNKN AYM/SAPI PONDOK PSNTREN(BRSEDIA TINGGL DILAMTENG),PGURUS TERNAK AYAM/ SAPIMAINTENANCE LISTRIK&JENSET, GURU NGAJI TPA,SOPIR TRUK COLT DSL( SIM B1),DUTMKN YG SDH BRKLURGA ,JUJUR ,AMANAH,SHLAT5WAKTU,MINAT SERI US HUB ;08127218536 (WWNCARA MINGGU/SENIN)PRUM BUKIT KENCANA3 KALIBALOK BDL, JANJIAN MAU KERJA?TEST & INTERVIEW DARI ASIANAGRI,PINDODELI & 25PERUSAHAAN LAINYA DI JOBFAIR JOBFORCAREER ,1819 JUNI 2012,PK.09-16 DI GSG MUSIUM LAMPUNG ,JL.ZAINALABIDIN PAGARALAM/ 64 ,LAMPUNG ,BAWA CV DAN LAMRAN ,INFO:WWW.JOBFORCAREER.COM/ 083870454141 DBTHKN SALESMAN,SYRT:PRIA,U MAX 25TH,PDDK MIN D3/SLTA,MMLKI SIM C,MMLK KENDR SDRI R2,BERSDIA DTMPT KN DSLURH WIL PROV.LAMPUNG, BRBA DAN SEHAT ,LMRN LKP KRM LSG KE KAN TOR :KIMIAFARMAT7D LAMPUNG JL.DIPO NEGORONO.45 A BDL LMRN DTRM PLG LMBT 1 MINGGU STLH IKNLN TRBIT CP.DO DY DAN AGUS INTERCIPTA PRATAMA MMBTHKN KRY/TI U/ DTMPTKN DI JAKARTA,GJI+/-2JY,FAS MESS,TRSNPORT,KARIT,PDDK SMA SDRJT,MAX 28TH,LMRN LSG INTERVIEW. PD HARI SENIN 7 SELASA ,TGL 18 & 19JUNI 2012,JAM 09.00-17.00 WIB “HOTEL ANDALAS “ JL.R.INTAN NO.89 BDL HUB.BP. GAFUR 085780870772

DICARI ORG GEMUK YG SERIUS INGIN TUR UN BB 5-30 KG/BULAN DGN ESKRIM; HUB LITA 0857 6838 4500/MYA 082 111 333 034

DENDI SALONMENRMA RIAS PENGANTIN, SEWAALATPESTA, PUADE, PHOTO, VIDEO SHTING, ORGEN, TARUB. DLL. HUB. 0812796 5825/07217308030

GALERY BUSANA BTH KRYW/TI POSISI ADM, PENJAHIT,OB,LMRN ANTR LSG KE PERINTIS KEMERDEKAAN NO.5 KOTABA RU TELP.267905

SANGGAR BUNGA LAMPUNG FLORIST HRG 150RB DPT MMESAN BNGA PA2N MEDAN(SW);085279 714488 JL.ANTASARI SMPG XBALOK BYPAS,JL IM BONJOL LEBAK BUDI LIDYA FLORIST MENYEWAKN BUNGA PAPAN MEDAN HRG150RB ENGGAL;0821 81684111/7174870

ATASI MAMPET “SS” SYAFIKA& SABILALANCAR MGATASI WC MMPET,SLURNAIR,WESTFLMAM PET, KURAS TOWER DLL DGN CPT TNP BONG KAR,BRGARANSI HB 07219059692/ 085279230782 ASM PRO ATASI WC MAMPET,SALURAN AIR,WESTAFEL MAMPET DLL,DENGAN CEPAT DLL,TANPA BONGKAR,GARNSI, 085378709970 AHLI MAPET ATASI WC MMPET, SAL AIR, WASTAFEL DLL TP, BGKR GRNSI 082178 790789

GEDUNG PERTEMUAN DSWKN RUANG 600M2 DI LT.DSR BAMBU KUNING SQUARE T.KRG,PARKIR LUAS & AMAN,H.MURAH (NG);0813796 98987/0815 40942223 DSWKANBALAI PRTMUANAC U/1000 ORG, H.5JT NG,FREE S.SYST & 200 KRS;0813 79659 555/081379698987

ANDA BUTUH DANA CEPAT JMINN BPKB KENDRAAN MBL MULAI DRI TH ’87 KEATAS/MTR’03 KEATAS BUNGA MU LAI DARI 4,9% HB;AAN ITEM 085279963 693/0721.7634040 SINARMAS MULTIFINA NCE ORANG PINTER PILIH SINARMAS RP.2JT-3M U/ JMNAN BPKB MBL-MTR/JUAL BELI MBL BEKAS CASH-CRDT. BS TAKE OVER. HB.0811721452. B & SR JAMINKAN BPKB MBL/MTR/BISA MBL MSH KRDT LESING RESMIN 30TH HB;3644448/ 08127377748

PENGOBATAN WIDI MANDIRI MELAYANI TERAPI MENTAL, INSTALOTAK,TRAUMA,STRES,TAKUT, CEMAS,HALUSINASI,KURANG PD, PROBLEM SEX,HOMO/LESBI, KEBIASAAN BURUK,KECNDUAN,SULITN TIDUR/ JODOH, ASMA,MAAG,JANTUNG,DARAH TINGGI,STROKE,MANDUL+999 PROBLEM LAINNYA;HB 7477333/082179970099 BPK ERWANSYAH MGTSI BRBGAI MSLH ANDA PENGASIHAN,SUSUK,PELE T,GEN DAM, KLENIK,PELARIS,PEGNGAN USAHA, PIL/WIL,DAN MGOBTI PENYKIT MEDIS& NON MEDIS HB;082181965666/081929 66657 ANDA TLT BLN&LNCR HAID?ADA SOLUSI CPT&TPT CKP 1X PKI DLM 3JAM DJMN LNCR 100% GRNSI AMN TNP EFEK SPG; 082169071222/087893535666

SUMBER BIBIT :JUAL BIBIT PALA DAN BIBIT CGKEH HB;0721.3671055 BDL

PINJAMAN DANA

DBTUHKAN PRAMU & KASIR,P&W MAX 25TH,PDDKAN SMU;SUPIR:PRIA MAX 38TH,SIM B1,PDDKAN SD;HELPER:PRIA, MX 27TH,PDDKAN SMU;LMARAN LKP DTG LSG JL.TEMBESU 8 CAMPANG RAYA BDL DBTHKN SALES MTORIS MIN SMP/ SDRJT,USIAMAX 40TH,MMLKI SIM C,LMRN KRM KE JL.TEMBESU RAYA (PERGUDA NGAN YAPINDEX) NO.29 CAMPANG RAYA BDL HUB ;08127195066/08127190338 CV.MAKMUR JAYA MULIA MNRMA KRYWN U/ POSISI SALESMAN TO 7 MOTORIS ,SOPIR (B1/UMUM)DAN HELPER LMRN ANTR LSG KE JL.CAHIRIL ANWAR NO.9 DURIAN PAYUNG BDL BUTUH SURVEYOR KREDIT BANK,SMU, GAJI & BONUS,PNY MOTOR & HP,CV KE PT WIRA MS,PLAZA PASIFIK A4/77 JKT 14240/E4:HRD@WIRA.PT,PENEMPATAN AREA LAMPUNG BU WINA BTH WNITA 17-38TH U/ ASUH BAYI,BLITA,LNSIA DI PERUM ELITE JAKA RTA ,GAJI S/D 1,8JT ,ADA LIBUR/BLN HUB ;0878 85688458/082124985696/08157 4555614 DBTHKN SGR WNITA D3/S1,STAFF ADM, MGUASAI KOMPT,U MAX 27TH,LMRNANTR KE CV.BUMI MAS PERSADA, JL.KIMAJA RUKO WAYHLIM PERMAI BLK BB/19 LT.2 ;0721.786018 DCARI KRYWAN PRIA BUAT TOKO HARAPAN JL.SIBOLGA NO.43 PS.TENGAH

DICARI WNT SGLE, BRPNMPLN MNRK PDDKN MIN D1 U POSISIADM,ANTR LGSG LMRN KE CV.PUTRAMANDIRI JL.LETJEND RYACUDU JLUR 2 KORPRI SUKARAME, SPG PEGADAIN:773064 DBTHKAN TEAM LEADER & MARKETING EXECUTIVE PT NSS DEALER HONDA SYARAT SMA N KERJA KERAS HUB RAH MAT 085640931773/08112744394 DBTHKN EKSEKUTIF MRKTG & TEAM LEADER MRKTG ;08112713278/085369843 858/9015406 NSC FINANCE DBHTKN 1 (SATU) ORG SUPIR PRBDI, BRPGLMN DIUTMKN,ADA SURAT PGLMN KERJA DAN MGNAL JAKARTA ,USIA 30TH,JUJUR,RAJIN ;0721.484266 DBTHKN ADM+MRKTG RENT MBL L/P 1830 TH SMK AKT/MKTG BS LOBI + INTRNT JUJUR RAMAH LMRN JL.TULANG BAWANG 21 ENGGAL 7344447 DBUTUHKAN KRYWATI MIN D1 KOMPU TER,LAMARAN POS KE TOKO SEPEDA UTAMA JL.TEUKU UMAR NO.7 BDL,240915 ADM WANITAPGLMN,MIN SMEABISAKOM PT .KRM .BAWA LSG .PRUMH TJ.DAMAI LESTARI JL.DURIAN G NO.6 TLP.256353 BTH SGR KRYWN BAG ,GROBOGAN,RMH MKN SENKO JAYA ,S. HATTA 178 SPG CAMAT KDTON DCARI DESIGN GRAFIS & SPG UTK DITEM PTKAN DI KANTOR PUSAT (JAKARTA), LM RN DIANTAR LSG KE DAVID ART DPN HY PERMART JL.KARTINI NO.6C-D;TELP. 0721. 251225 DBUTUHKANSEGERA,PENJAHITWANITA, FSLTSTMPTTGL/TRANSPORT;HUB 081541 051079


IKLAN BARIS OTOMOTIF 68

SABTU, 16 JUNI 2012 MOTOR DIJUAL

DAIHATSU

• HONDA •

XENIA 10 LI SPORTY BE KODYA SILVER; HUB 082371755866

TIGER SILVER ’07 BAN+VELG BESAR BRG SIMPANAN AN.SDRI 14.5JT NG HB; 082371544470

XENIA ’05 TIPE LI HITAM MET, AC KOND S.PKAI HRG NGO HUB; 07219374720

SUPRA X BE OKT’11 SPT BARU 11,8JT, VIAR JUPITER’09 MLS BE 3,8JT NG;HB 085279567789 LAMTIM TECHNO ’11 MRAH TGN I PJK BR KODYA 11,5 JT,ABSOLUT REVO ’09 HTM KODYA 7,3JT ;7434353 HONDA TIGER CW 2008 BE PJK BARU KODYA HUB 082184995555/07217345729

• BAJAJ • JUAL CPT FULSAR 180CC KODYA ’11 MSN OK BDI BGS H 11,3JT HB; 081379964800/ 781447

• KAWASAKI • NINJA 250 MERAH TH 2009 NEGO HUB 0898 284 6484 NINJA 250,4TAK,HITAM BE KODYA 2008 HRG 38JT NG ;0811727322/7771232 NINJA RR HIJAU BE KDY NOV 2010 JRG PAKAI HRG 31JT NG;085669756562

• MOCIN •

XENIA LI+ ’07 BE AC VR RT PS IJO LEMON MSN+BODY SEGAR 98,5JT NG ;08136935 4333 HIJET 1000 TH 83 BE KDY SR, CD RP.9.5 JT HRG NEGO HUB. 085380015236 XENIA XI 1.3 FAMILY ’09 BE BL MERH MARUN MLS ORS L/DTRWTPMKI ;7529161/ 085357954321 FEROZA MEGA TOP ’96 BIRU MET,PJK BARU ,AC,CLRMT,FULLORS,KM 42RB,SGT ISTMWA HUB ;087899616741 GRANDMAX PU 1.3 BE HITAM PJK PNJG SIAP KERJA;08136901488 DI JUAL TARUNA CL 99 AC,VR,PW,BR BISA TT HRGA 81JT NGO HUB 085279261113 TERIOS TX’07,BE KDY HTM METALIK PJK PJG TERWAT JUAL CEPAT. HUB:08217756 4656 HILINE PICK UP ’96 4X4 HITAM BE PJK BARUA/C BAN EXTRAGRIP;081272036040 XENIA ’05 BIRU MET LI 1000 CC BE KDY 90JT NGO BSA TT HUB; 085279007272

TRAIL JIALING ’06 WR.BIRU TG1 STNK PJG,HRG 6JT ;0811722789

ESPAS 96 1600CC SLEDING BE VRBR MSN STD MLS S.PKI T.KCW 36.5JT TT MTR 0721 7463071

• SUZUKI •

ZEBRA ’94 KOROSERI BRAVO BIRU MET, ORSNIL,VELG RACING JUAL CPT ;082183 438383

TITAN TH2010 BE KDY MESIN OK BODY BGS H 7,4 JTHUB.781447/085366887052 BU JUAL CPT SHOGUN AXELO ’11 BE KDY VELG CW&DBL DISC H 9,2JT NG ;0852 92525299

• YAMAHA • BYSON TH 2010 AKHIR WRN MERAH BE KDY KM RNDH HRG 17,5JT NEGO 085269 867890 YMH BYSON TH 2010 W.PUTIH BE KDY MLS BANGET BU 17.5JT NG;HB 085269 95 6333

MOTOR DICARI DICARI MOTOR SGALA MERK BAYAR DITE MPAT;HUB 081369390842/0721.7315981 BERANI BELI TINGGI MBLSTARLET KOTAK TH 89/90 ORIGINAL;HUB 0818270500

MOBIL HYUNDAI GETZ 04 BE KDY AC PSPW RMT VR16 TV DVDMDLJAZZBU89JTNG;HB081279029666 ACCENT 2000 BE SIAP PAKAI PJK BARU HUB ;0811728825

GRAND MAX PU 2011 ,HITM 1.5 AC TAPE PS PJK 04 BAN BR BE KDY ;081369363298 TERIOS TX ADVENTURE ’11 B,SILVER PJK BLN5,KM 12.500 H 180JT ;08526966632 SERION M TH2008N BE MERAH MET PLG DP40JTAGS 3.360.000X20BLN HUB.081272 261666 XENIA XI 2010 BE KDY PJK BLN 3 ABU2 METORI L/DASS.ALLRISK S/D 2014;081369 378950 ESPASS 2001 ZSX 1,5 BE EFI TG1 PJK BR CAT ORIACDB ISTMEWA46,5JT:081379 22 9898 ESPASS 97, BE KDY,SILVER MLS,AC, DVD, MSNHLS,TERAWAT,37 NEGO 08136972 4723 ESPASS 97 1.6 SPR VAN PJK PNJG PW VR AC DGIN CAT MLS DLM RAPI;08538050 0520 GRAND MAX 1,5 HITAM ,B BOX ALUMU NIUM AC PS BGS S.PKI 70JT NG 0819772 85959/473061 GRAND MAX MB TIPE D ’08 SILVER B,AC VRBR BGS S.PKI 82,5JT NG ;081977285959/ 473061 TERIOS TS XTRA “09 HTM BE TGN 1 MLS SIAP PKAI 145JT/DP 45JT ANGS 3JT HB 085366261888 TARUNA FGX 2002 SLVER ISTMWA H. 95JT HUB: 081541115003 TAFT ROCKY 4X4 ’88 AKHIR HITAM BE KDY 60JT NG ;7476843 TAFT GT 2X2 BIRU MET KODYA MULUS KODYA HB;081279054303

CLASSY ’90 WRN.PUTIH AN,SDRI H 31JT ;081326853087/08975444455 ZEBRA ASTREA TH 94 AC TR VRBR;0721. 7533729 HILINE LONG 4X4’96 HTM BE WINCH ROFRAK FRELOK FUL S.SSTM BAN EXTR GRIP S.OFROAD NG;7900841 ZEBRA ASTREA 94 BIRU MB BE KDY AC RT SIAP PKAI 24JT NG;HUB 0811726094

FORD FORD ’94 BE ,KDY AN.SDRI DVD ,VR BODI KLG,MSN KRG INT RAPI S.PKI 19,5JT 085788 953157

ISUZU PANTHER ROYAL ’97 BE KDY PS PW AC TP BIRU MET,S.PKI AN.SDRI 69JT NG ;0813 79944807 PANTHER TOURING 03 B,ABU2 CKLAT MD,BODY MLS,MSN BGS HRG NG ;0821 77150347,TP PANTHER LS 2002 BE SIAP PKAI BAN BRU DLAM RAPI H.116JT HUB: 082182144844 PANTHER HIGREAT TH1995 WRN BIRU MULUS, SIAP PAKAI HUB 0815 4081 4900 PANTHER 94 T.ASSY BE VR ACDB DVD CL PW RMT MLS 53.5JT NG;081379831375 PANTHER LS 2004 BODI OKE MSN PRIMA PLAT BE ,152JT DAMAI ;07217333443 PANTHER LS 02 SILVER BE ORS ISTW JUAL CPT 125JT TP;085269082227 PIN BB 2311A7DD

MAESTRO ’90 PJK PJG PW PS CL ALRM TV DVD SUBWOVER WARNA BIRU VR17 215/40 TEBAL ISTMEWAWAYHLIM KELAPA 33:081540800666

MAESTRO 90 FULL ORSNL HITAM GRESS MSN KERING SIAP PAKAI 085273932633 JAZZ “S” 08 MERH BE TGN 1 KM RNDH HRGA 167JT NGO HUB 085366261888

KATANA 89/90 PJK BLN 12 AC DGN VR BR AC MLS W.MRH HRG 32,5JT NG:08526902 4308

CITY’97,BIRU MUDA MET,LKP,BE KDY,NG HUB.08117208860 PEMAKAI

MAZDA

APV GL 2005 MERAH ISTMEWA 90JT NG/ KREDIT DP 35JT ANG 2.230RBX35 BLN; 082181950444

XALL NEW CIVIC A/T’09 TG1 MLS ABU2 ME TA LIC F46AG,KM BR 16.900,JOK KLT ,DVD/ 3TV,PINJ KTP KHS PMKI ;0858409 40675

MAZDA CRONOS 97 SLVR BE PJK BR PSPW CL VRBR TV KULKS AC 53JT NG ;081279144119

FUTURA GRV PMK 02 SILVER ACDB 62JT NG/DP 24JT ANGS 1.596RBX35;HB 0821 81950444

NEW CITY VTECH A/T TRIPTONIK 06/05 FACE LIFEABU2 TUA,B SRVC RCORD,DBL AIR BAG,ABS,SNSOR PRKIR TRWT MLS 133JT ;081279475175

MAZDA 323 ’87 FULL VAR ORS CAT ,PJK HDP BE 17,8JT NG ;01369002954

KATAN GX ’97 BETAPEAC PS BODI KLG,ORI L/D HITAM MET HERG 54JT NG ;081272 61187

ALL NEW CIVIC A/T’09 TG1 MLS ABU2 ME TA LIC F46AG,KM BR 16.900,JOK KLT ,DVD/ 3TV,PINJ KTP KHS PMKI ;0858409 40675

MITSUBISHI

GENIO 93,BE,BIRU MET,CAT MLS,INT RP, DVD,AUDIO,PW,VR17,MSN OK,55JT NG; 081369442255 ACCORD PRESTIS 87 HITAM,BE, PS,PW, ALM,AC DINGIN;07219771001/08526988 3000 JAZZ 07 VTEC AT BE ABU2 MET/JAZZ 07 IDSI MT BIRU MET,SALAH SATU;HB 0823 71755866 NEW CRV 2.0TH 08 M/LBE NOPILS.SYSTEM W.SILVERSTONE 285JT NG;HUB 0811720 4044 CRV TH 2005 MT SILVR STONE BE, BLN 5 FULL SOUND SYSTEM KM RNDH HUB 08127948792

VANTREND ’94 ABU2 BE AC PW RMT SOUND JOK KLT MLS ;081369119000 PAJERO ALL BARU 100%,OUT LANDER, T120SS,L300,COLTDSL,FUSO HB;HENDRA 085369003888/7365003 KUDA DIAMOND ’02 BE KDY AC PS PW WRN. HITAM HRG NGO ;081379415483 COLT DSL BAN6,’02 W.KUNING 100PS H 105JT NG JUALCPT BISATT ;081369208555 L300 2007 PS HTAM PJK PJG SASIS OK MSN KERING SIAPKERJABU 105JT;081379 281888

FUTURA GRV 02 KUNING MET BE 67JT & GX 05 MERAH MET B 70JT C/K;08154087 6431/7431447 BALENO 96/97 B HIJAU PW PS CL MULUS REMOT VRBR 65JT NG;HB 081369632288 BALENO “01 PMAKAIN “02 SILVER MLS SIAP PKAI TNGAN 1 HRG 79JT DP 22JT ANGSURAN 2 JT HB 0853662618888 FUTURA DRV 01,BE KODYA MERAH HATI;HUB 081369497456 APV ’07 TIPE X, CKLT MET, AC DBLE, PS PW VR HRG NGO, HUB; 07219374720

KUDA SE 1.6 BSN BE MERAH SILVER 99 AC DBL 100% ORI 75JT;HUB 081379816566

KATANA ’96 BE HITAM S.PKAI AC DNGN 45JT PAS HUB: 081379793612

EVO 4 SEI TH’00 HTM BE KDY VR 17 JOK MB TECH MSN KERING MLS 081272407744 NG

BALENO 02 BIRU MET BE KOTA 85 NEGO SOUND SYSTEM 08117200285

ENGKEL CD TH 06 BE KDY BAK BGS SIAP KRJ C/K HRG NEGO;081379705550

NEO GRAN BALENO TH’08 BE KDY TGN 1 ABU2 MET/ORI BRG SIAP 082184792006 FUTURA GRV ’00 KODYA BIRU METLAIK 55JT NGO HUB ;081272693332

VIOS ’05 A.N SNDRI (PMKI WNT) SLVR MET BE PJK BR ACC KMPLIT (TV3 LYAR) NG 081272220245 GREAT COROLLA MATIC ’95 BLN 12 ABU2 B KOND BAGUS OK 68JT NGO; 08137948 3627 / 081286159245 A VA N Z A ’ 0 9 , S I LV E R , B E , P J K PJG,ORS,ISTMW,132JT 081933592011 INOVA’05,G,BENSIN,H,B,MLS,TRWT,ORI ,ISTMW, 152JT 081933592011 LGX’04,1.8CC,BE,SILVER,MLS,TRWT,ISTMW, ORI,140JT 081933592011 INOVA G’05,SOLAR,SILVER,B,KM RDH, MLS, TRWT,ISTMW,TDK KCW 175JT 0819 33592011

KJG KPSL SX+ ’97 BE AC RT PS VR,IJO ,BODY + MSN SEGAR 78,5JT NG ;081369 354333

HARDTOP LAND CRUISER 82 ASLI DSL MRH BE KDY MLS AC DVD USB MP3 NG; 085381471969

VIOS G ’06 KDY,BDY MLS PRWTN DEALER, RSMI TOYOTA.HTM ;081271416052/7904 159

INNOVA ’05 MATIC HTM BE KODYA MLS SRVS BERKALA PJK 1TH,HRG 152JT NG ;085381795544

INOVA G DIESEL 09 BE KDY HITAM CD RMT;HB 08136901488

INNOVA G BENSIN 06/07 BIRU,B,MLUS TRWT 150JT NG ;087822333751/0818095 88889

KATANA ’96 BE PJK BARU ,48JT NG ;085769838919

JAZZ MATIC ’04 IDSI PJK BAN BARU TV LYAR SNTUH S.PKAI HUB; 081379724242

ETERNA ’91 ABU2 ME BE PK AC RT MR TAPE TV PWR ;082181145888 NO SMS

KARIMUN DX ’03 CITYCAR MLS S.PKI 75JT NG ;7149082/085279190978

JAZZ IDSI TH 2008 HITAM BE SOUND TV VELG 15 RS BAN BARU;HUB 082185368888

EVO 3 GTI HITAM MULUS,AC DNGIN,KAKI2 BARU,PJK BARU 63 NG;081272250101

ALL NEW COROLLA 97 M/T BE KDY SOUND SYSTM PJK BARU VR15 AC ABU2 TUA 0813790 33224

BMW

PANTHER 92 PLAT B,ACDB DGN,VR BR,JOK RAPI,HRG NG;085269833781 NO SMS

CRV 09 MT SILVER KM RENDAH SKALI BRG SIMPANAN FULL ORSINIL;0813699 83369

T.120 ’97 PASOLA BE VRBR BODI/MSN OK SIAP PKI NGO ;085366622266

GREAT CROLLA 92 HITAM BE (BODY MULUS ) VLG 15,REMOT,PKAI SNDRI HRG NG:08174121082

HIGRADE 95 BIRU MUDA MET BE ACDB PWPS CL RT VRBR BU;HB 081210948594

ACCRD EXLSF 85 AC DGN RT VR BR PW PS MR RMT MSN HLS TT MTR 18.5 JT 0813 79062772

PHANTER LS 2001 COKLAT MUDA MET ACDB PS PW VR BR CTR RMT ISTMW 0821 85377755 PANTHER MINIBUS TH95 & RINO ENGKEL TH86 HUB.08127918908 PANTHER LS ’03 HIJAU METALIK PLAT B,148JT HUB ;081541115411 PANTHER GRAND DLX ’96 PW CL RMT AC HIJAU MATE 62JT NG ;08127947139

HONDA MAESTRO 91 INJEKSI BE KDY PJK BARU VR 17 BAN BARU FULL S.SYST RMT TV VCD KERENABIS ISTMW BUKTIKAN LIHAT PASTI SUKA,ADARUPAADAHRG;08526836 8804 JAZZ VTEC TH 2006 HTM MANUAL PJK PJG BAN BARU BE KODYA SNGT MULUS FULL ORSNIL,SIAP PKAI,KHUSUS PEMKAI NEGO 081279241831 ALL NEW CRV 2.4 ’07 MATIC SILVER ,PRWATAN HONDA AUDIO SQ VENOM LAMPU HDX ATAS BAWAH 085279107663

CRV 2,.0 AT 2008, BE,HITAM METALIK ,MULUS,KM RENDAH;081541449396 ACCORD PRESTIGE 87/88 W.ABU2 BE AC DINGIN KOND.OKE PJK BARU 25JT;08538 0201299 JAZZ MT ’07 SLVRSTONE ,L/D OK,C/K DP RGN PRSS CPT DP 45JTANG 3.707.000X35 ;081271417914 CRV’03 MERH MRUN AT AC IRIT PS CL S.PKI BE KDY 130JT NG;082178103700/93 74720 JAZZ 2009 TP S MANUAL BE PJK BARU ABU2 MET BRG BGUS 168JT NG;HB 082184 156883 2 UNIT CRV ’07 HTM TV3 AUDIO SOUD SYSTEM NOPIL DP 68JT ANGS 7JT MLS SIAP PKI 085366261888C/K CR-V TH 05,BE KODYA,MATIC,ABU2 MET, TV,AUDIO,MULUS;082185217109 JAZZ ’05/06 VTECH SLVER STONEAC TAPE BU HRG NGO HUB; 082176760440

LANCER 1.6 GLXI 99 WARNA SILVER MET PLAT B HRG NEGO;HUB 081379639786 L300 BOX BEKAS CATERINGAN ’03 CAT ORSNIL HB ;082185391999

SUZUKI SWIFT ST 2008 SILVERALLRISK OVER 45JT ANG 4.122RBX25/OVER ULANG DP 46JT ANG 3.465RBX35 BLN;HB 082181 950 444 FUTURA PU ’08 BAK KARGO WRN PUTIH HRG 72,5JTTG1 DARI BARU;081379617777 KARIMUN ESTILO ’08 TIPE VXI UNGU MET, AC PW VR RT S. PKAI,NG HUB; 0721937 4720 JIMNI ’87 BIRU AN.SDRI BE KDY AC MSN DAN BAN OK,PJK BARU 23,5JT ;08536636 4080 FORSA AMENITY 90 B SILVER AC PW CD REMOT VRBR BU 30JT NG;HB 08127450 9966 ESTEEM MRH 1,3 BE KDY,AC DGN TAPE ,PJK HDP PW,43JT NG;085789899732/0812 79550480 FUTURA PU 07 PUTIH BE KDY BAK BR CAT MLS BODY ORS HRG 67JT HB.08136933 7009

TOYOTA ALL NEW FORTUNER TRD SPORTIVO PUTH MNUAL DSEL, G 2011 BE METRO KM 5.700 SMUA JOK MSH BGKU PLSTIK JRG PKI SPT BARU ,TURBO TIMER TOYOTA LMPU HDX ATS BWH,SDH PAINT PROTEC TION, BDI FULLANTI KARAT ;0821816 78111 SSX DSL, 97 BE AN. SNDR ,RMT, VRBR, ACDB, AUDIO. TV, PJK BR, BAN BR, TMG BELT BR, PRD NKPLG BR, TGGL PAKAI 89 JT NG 081540815787 LGX 1.8 2004 B SILVER ACDB CL REMOT PW PS KF PJK 03-2013 CD CHANGER MBL MLS TDK KCW 138JT NG;081272425253 MTR LGX BENSIN ’97 BE KDY FULL VAR ACDB PWPS VRBR FULL KLG PJK BRU ’06 W.HI JAU MET NGO;085286862636 / 081272 255 999 COROLLA TWINCAM ’90 BE KDY 1300CC IRIT ,MRH MET CAT 99%MLS,JOK KLT CD MP3 PIONERR,SOUND SYST,43JT NG;0821 82087000 FORTUNER 2.7 G AUTOMATIC 09 WRNA HITAM NOPOL PIL 2 AK BE KDY, AN SNDIRI, 350JT NG,BS TT DG MOBIL INOVA,PMINAT HUB:081541545454

ESPASS BOX ALUMINIUM TH 2005 BE KODYA 47JT NEGO;087899607444

NEW CITY VTEC MANUAL 2004 BLN 8 HITAM BE KDY AC RT PWPS CLOX RMT BAN BARU LUAR DLM FULL ORSINIL 123JT NG;081279054444

MAESTRO TH 91 AKHIR HITAM BE KODYA BAN BARU;7476843

ESCUDO NOMADE TH 2000 BE KODYA W.GOLD SOUND SYSTEM;081272598044

TYTA EX.SALON 1.6’86,MTC,COKLT MUDA MET,BE,AC DGN,ANTIK,TRWT NG 0813693 33628

TERIOS TX ELEGAN ’07 ,SILVER MET BE KODYA ,PJK BARU 148JT NG ;7545396

CIVIC FERIO SILVER BE TH ’97 BRG BAGUS ;08127912650

MAESTRO ’93 INJEKSI,BE KDY BDI MLS MSN KRG ,AC DGN ;082373959799

APV TH’06 TIPE X WRN HITAM AC DB VR PW PS BE KDY HUB.082179177719

STARLET’91,SE,1.300CC,ABU2 MET, S.PKI,H NG 082179038889

INNOVA G, ’08 NEW MODEL PJK BR FULL S,SYTEM ABU2 MET,BAN VELG 9 GRES 085267902613

STARLET ’94 BE KDY VRBR CL RMT 51JT DVD MP3 MLS L/D MERH ;08127248384

T120 SS PU ’10 HIYAM BE KDY BGS S.PKI 67JT NGO ;081977285959/473061

TRUK PS 120 TH 2004 (STNK OKTOBER), TERWAT HUB ;085269912277

KJNG INNOVA 2005 G DIESEL MANUAL PLAT B SILVER CASH/KRDT HUB 0852687 71333

ALPHARD 2,4 TIPE G/AT TH 2006 WR. SILVER HB;081379349992

082184156883

BMW 318I’96,BE,SILVER,MSN SHT,AUDIO, MLS,TDK KCW,65JT 081933592011

KJG INNOVA 08 G MNUAL HTM BE TGN PRTM PJK BRU 29RBKM CASH/KRDT HUB 085268771333

GREAT COROLLA TH94 ABU2 BE KDY / FUTURA PU 2010 HRG NG HB.08127906520

ACCORD CIELO ’95 MNUAL HIJAU MET BE PJK BRU AC DGN KAKI&MSN OK TDK KCWA,70JT NG ;085384420222

PANTHER LS 2001 BIRU VRBR AC PLAT B MLS MSN KRG 100JT NG;HUB 08213093 7474

GRAND EXSTRA ’94 LONG ABU2 MLUS, MSN HLUS BE S.PKAI 70JT NGO; 085279633 885

INOVA G DSL 05 B GOLD FULL VARIASI TV JOK KLT;08136901488

CARRY 10,PU ’93 BE ,HTM 16JT NG 081369 002954

PANTHER GRAND ROYAL ’97 WR.BIRU BE TANGGAMUS HRG 55JT ;082178103700/ 9374720

CORLLA TWINCAM 1.6 ’91 AC TAPE BB VR CL PW METALIC 47JT EX.WNITA ;08537994 2079

INNOVA G 05/06 KM 37RB,PJK BR ORI ISTMW,148JT J.CPT ;081272000444/ 085267922225

TS PICK UP HITAM TH 2010 BE SIAP PAKAI HRG 68JT NEGO;HUB

PANTHER TOURING TH 03 B W.MERAH SILVER ORSINIL C/K NEGO;081379705550

GREAT COROLLA 94 B W.ABU2 MET PJK BARU SIAP PAKAI;HUB 081369519239 NO SMS JUAL CEPAT

COROLLA’76,BIRU,B,MSN SHT, UB,BR,AC, S.PKI,13JT 085669666766

JAZZ RS ’10 BE KDY MRH FERARRI METIC AN.SDR KM RNDH RWTN HONDA ISTW: 081272595969

MAESTRO 91 BODY MULUS MSN KRG HRG 35JT HUB.085658989321

ESPASS 96 SUPERVAN SLDING VR AC BE JOK MBTECH 35JT;081957105253

OVER KREDTI TOYOYTA CAMRY 2.4 TH 2004,HTM,MLS COCOK UTK PEBISNIS/ PENMPILN DP 65JT CICILN RP 5.646.700 SISA 21BLN ;082182032964

KIJANG LGX 1,8 PLAT B TH 2002 BLN 10 WRN GOLD KONDISI BAGUS HUB 0813796 39786

KJG LSX ’00 CAMPAIGN BE BENSIN 1,8CC MSN BODI MLS 97JT NG ;081272541123 GRAND EXTRA ’96 LONG BIRU MET,ORS ACDB PS,CL,VR,KDYAN.SDR PJK JUNI13,H 75JT HB;081379146165 TP LGX 1.8 BENSIN 2000 BIRU METBE KODYA ACDB/PW/PS/VR MLS TERAWAT;HUB 082179966923 LGX DIESEL 03 NEW MODEL,MERAH MARON,BE,ORISINIL ISTIMEWA,JUAL CEPAT BU,CASH/KREDIT;085269857333 AVANZA G ’08 HITAM BE KDY BAN PJK BARUTV SERVICEAUTO 2000 HB;08197714 9287 NGO AVANZA S ’10 HTAM BE KDY, PJK BR AN SNDRI FUL VARIASI SPRT BRU KM RNDH; 081379262626 INNOVA TIPE G ’10 HITAM KOTA MDYATGN I ASUMSI ALL RISK 205JT NGO; 0821806 77890 COROLLA DX ’81 MERAH BE VR INT RAPI TAPE CATMLS HRG 26JTNG ;081369717227 INNOVAV ’04/05 MNUALSLVER PJK PNJNG SGT ISTMWA TDK KCWA 158JT NGO; 085384420222 INNOVA G ’07 MNUAL LIGHTGREEN TV KM RDH SGT TRWT ISTMW BE KDY 172JT NG ;085384420222

INNOVA V BENSIN SILVER A/T ’06 TG1 BE MLUS,175JT KHS PMKI ;085840940675 LGX 2001 SOLAR W.BIRU BE KDY ORS CAT LUAR DALAM BU 118JT;082181323338 INNOVA G 06 SILVER BE KDY MLS AC TV DVD MP3 USB H.NEGO AN.SNDRI;0853 81471969 KJG KPSL 02 LX NEW BE BIRU AC PS DVD S.SYS JOK PRESS TP;085269082227 COROLLA TWINCAM GT 1.6 91/92 BE PJK BR,AC DGN ,DLM SIP MLS ,S.PKI 47JT NG ;085269382005 KJG SUPER ASTRA 92 MODEL GRAND BIRU MUDA BE AC DGN 49JT NG:07217344894 STARLET 1.3 SEG DES 94 BE AN.SDRI AC DGN SLVR PW RMT VR MP3 56JT NG;0813 79160024 INNOVA EURO ’07 BE KOND ORI L/D S.PKI C/K DP RINAGN PRSS CPT ;081271417914 KJG GRAND EXTRA’95 BE AC PW PS CD S.SYSTM BRU MD RMT L/D ORI 72 NG:0823 71839000 KJG SPR89 BE MRHAC PS TV DSBOR SDN PNT 5 BDY FULL GRAND LONG 46JT NG:0813 79154567 INNOVA G BENSIN 08 HITAM MET TGN I KM 30 BE KDY HRG NEGO;HUB 08526932 5105 SOLUNA ’00 ABU2 MET D KOTABUMI FUL AC MLS HRG NEGO HUB.08127966479/ 081928007447 CAMRY 2001 (B) SILVER ASLI EX.DOKTER TGN I KMASLI 57000 SPR ISTMW 98JT;0725 6462345

AVANZA ’05 G SLVER MET AC MP3 VR PS BS TT MLUS S.PKAI; 081369695555

RUSH ’07 BE HTM ,FULL VAR,TG1, SOUND STM,KM RDH NG;081279439654/081541555 393

INNOVA G DIESEL ’06 JOK KLIT CD SLVER MSIN PRIMA BAN BGS NGO; 081369033381

LGX 2001 SIAP PAKAI HRG NEGO;HUB 081369055444


IKLAN BARIS OTOMOTIF SABTU, 16 JUNI 2012 KJG PICK UP BENSIN HTM BE PJK PNJANG AC 5 SPD CAISI BODY ORI GRESS;08127210 5807 KJG MB SPR G ’95 ABU2 PJK HDP VRBR AC,TAPE,58,5JT NG ;081369002954 KJG 2000 SX RUBAHAN 2003 ,MERH MET,FULLSOUND BALUTAN HRG NG ;0812 7201 7333 KJG KPSL SSX ’97 BIRU MET ,B,PS PW ,6SPD CLAC RT BR 78JT;3522621/08217756 0521 INNOVA G 04 SILVER MET B MSN HLS SPT BR CAT MLS AC PWPS TG1 147JT NG;0813 79 000228 INNOVA G 05 HTM MET B CAT MLS AC PWPS MSN OK INT RAPI 152JTTG1 NG;0812 7960095 KIJANG SUPER LONG 94 6 SPEED,TAPE, VELG R,RMOT,AC,MODEL GRAND,56 JT; 08154033615 KJG GRAND ’94 BE PS PWAC DB RT VRBR S.PKI H 68,5JT NG ;085269727356 KIJANG INOVA 2005 HITAM MET MLS, B PAJAK PANJANG HRG NET 152 JT, BISA TT HB.085273922134

9 SOLUNA GLI 2001 BIRU MET PW AC TAPE VR 78JT NG ;08975777092

KIJANG 89 MULUS PS RT BR AC MDL GEXT 07219782244

TIMOR 96 SOHCABU2 MET B FULL SOUND SYST MLS S.PKI PRBDI 39JT NG;081726094

INNOVA ’05 G SILVER FULL ORSNIL HB;081270305999/081929980999

KIJANG SUPER 93 BIRU, BE, AC DOBLE BLWR, HUB 081379801220

LGX2001 GOLD KUNING METALIK KOMPLIT TERAWAT : 08161680046/082372357274

INOVA G’05 BE KDY BNSIN MNUAL BIRU MET MLS HUB.085366572373

DOHC ’00 BIRU MLM BE KDY MLS L/D S,PKI AC BR PW PS RMT DVD LKP 55JT NG ;08127937256/7553110

LGX 1.8 TH 02 NEW MODEL HITAM BE FULLVAR MULUS L/D HUB : 085669734488

AVNZA’10 MBL SPT BR,SLVR KM 26RB ;082185391999

STARLET 1.3 ’96 MERAH BE SIAP PAKAI NEGO HB;081369555526

LSX BENSIN ’00 BIRU ORI KLG TAPE TV AC DGN VRBR ISTMW ;085279395606

INNOVA ’05 TIPE E HTAM MET, TV DVD HRGA NEGO S.PKAI HUB; 07219374720

TIMOR

AVANZA ’05 TIPE G BIRU MET, KOND MANTAB HRGA NEGO HUB; 07219374720

DOHC ’97 FAKTUR PRBDI SLVR,BE VR AC TAPE PJK BR,CAT MLS 45,5JT NG ;081369 212139 METRO

AVANZA G ’04 SILVER BE KODYA HRG NGO HUB ;081279266611 NEW VIOS G MT 08 HITAM B, 155, 0811725978 INOVA G TH’05 PLAT B SLVR TGN1 JRG PAKAI/ORI 153 NG 082184792006 AVANZA G 05 SILVER PLAT B HRG NEGO; HUB 081271807769 COROLLA ’77 AC RT VR BR H 13,5JT NGO HB;081379422999

AVANZA TYPE G HITAM 05/04 ACDB VR BR KM RENDAH TDK KCW 0811792058

SGX ’98 BIRU BE KODYA BRG BGUS JURG PKI ;08127924740

KJG GRAND EXTRA TS 96 LONG WRN ABU2 MET BE KDY 76 JT NG 085367201948

CORLLA ALL NEW ’96 ABU2 MET,BE FULL ORI ;085840982777

COROLLA 75 B PJK TELAT KTP ADA AC DGIN MULUS ORSINIL L/D 16.5JT NG;0899 429 1555

KJG INNOVA TIPE G ’06 PLAT BE HUB ;081369432545

AVANZA G ’08 SLVR B ACDB PS PW VRBR BGS S.PKI 124JT NG;HUB 081977285959/ 4730 61

INNOVA G DIESEL 05 AKHIR SILVER MET NEGO;HUB 081279378889 AVANZA 2008 HRG 123JT DOUBLE BLOWER ———— -HUB;08127922541

SOHC’00 BE KDY PIK BLN3 BKN EX.TAXI AN SDR FKTUR PW,PS,VR,AC,RMTMIROR 46JT NG 081369062009

5 BH PLEK MBIL TOYOTA+BAN RAS BAUT 5 KONDISI MULUS BISAUNTK INOVA-TRIOS EKTRIL-CRU HUB:081369062722

POWER STERING

PARIS WISATA RENT CAR INOVA SOLAR, AVANZA,FORTUNER,XENIA;7474015/ 08127901658 RENT WEDDING CAR DSEWAKN,MBL PG TIN,TRMURH,HRG TRJGKAU ;0852690 90069

DOCH 97 BIRU MET CAT MLS INTRIOR OK MP3 USB AC DNGN MSN OK 42JT/DP 15JT ANGS 1,3JTX35 HUB 085269680000

NISSAN

PANTHER NEW HI GRADE ’00 DP 65JT 27BLN LG 2,2JT/BLN BE KDY PJK BR HUB. 0813 69156693

AC MBL 747 BERGRNSI SERVICE PSG BARU, SEGLA MERK JL.KARTINI 86 DPN MOKA ;0721.9032988

SATRIA PERDANA RENTCAR AVNZA/XENIA ,INOVA(NEW)HUB 085263539003/ 7377246

DOHC ’97 FAKTUR PRBDI SLVR,BE VR AC TAPE PJK BR,CAT MLS 45,5JT NG ;081369 212139 METRO

RUKO PSR NATAR DUSUN VII RT.26 RW.10 KE.NATAR KEC.NATAR KAB.LAMSEL LT.32 LT.64 ;081279744130

JUAL TANAH SHM 400M,JL.RADEN INTAN MASUK 30M,GG.MANDALA WANGI HUB ;08127953230

JUAL TANAH KAVLING DS. NEGARARA TU,NATAR.LS 450 M2, SERTIFIKAT,25 JT NG;085367959151

JL CPT RUKO 1UNIT,3LT @5X10 JL.H.WU RUK KDAMIAN BDL;255833/08129348681 NO SMS

TNH LS.510M2,SHM,JL.PURNAWIRAWAN +/- 100M DR JL.PRAMUKA H 150JT 07213618482

JUAL TNH JL.KAYU MANIS KT.SEPANG BDL LOK .STRTGS LS.1000M2 HB; 081172 11911

RUKO DISEWAKAN 2TK,LIST 2200W,AIR PDAM,TLP HRG 20JT /TH JL.IMAM BONJOL 115

JUAL CPT TNH 7500M2+RMH MARGO LES TARI JATIAGUNG 250JTNG; 085768390312/ 487048

JUAL TNH U.406M PRSGI.DIJALAN PINANG JAYA HUB;081379673245

DJUAL RUKO 2 LT (10X5 M) LT 5X19,DMJ 18 LOK.PERUMNAS BKP HRG 380 JT NG BATA MRH,KRAMIK HUB.081273834400

TNH 15X15M2 GRIYA SKRME2 JL,AMBN 600RB/M2 NG,PNDSI&ASPL KEL 081373961055

TANAH

JUAL TNH SHM LS.4,5HA,JL.LINTAS TIMUR SPG KODIM MENGGALA ;081279774445

DOHC’98 BE KDY BIRU MET VR AC PW USB DVD PJK BR,44,5JT NG 081396891320 SOHC ’96 HITAM BE KDY STNK PRBDI BDI KLG MSN HLS JUALCPT39JT087722115596 DOHC 99 BE BIRU 100% ORISINILSANGAT ISTIMEWA 49JT;HUB 081541023524 DOHC ’97 PJK BRU,RMTAC DGN WR.MERH MRUN,MSN KRG H 43JTNG ;082374118237 TIMOR 97 BE WRN.HITAM KODSITERAWAT ASLI PRIBADI HRG NEGO;HB 085383724854

RMH 9X7 KT.2 LT.200M,BATA MERAH /JL. ASPALLINGK RAMAI LOKTJ.SENENG DKT KTR CAMAT TJ.SENENG 120JT ;0821 834 89692

RMH LS.280M2 1KT BSR,3KT ANK,1KM, R. TMU, DPR LS,SMUR,HRG 250JT GG.DAMAI X NO.45;HB 081272703987

JUAL CPT RMH PGR JLN DI JL.PURNA WIRAWAN GN.TERANG LABUHAN BKG UBL,LT.380M2 HUB ;081541449396

RMH PRUM BERINGIN RAYA JL.MATA RAM,LT.6X12 2KT,KRMIK,1KM.BLK B3/ 19,130JT NG,AN.BP.RIDWAN HB ;0721. 273375

RUMAH LT/LB:117/64M2,2KT,1KM,PERUM BKP BLOK P NO 202,150JT NG;08154090 3634

PRM TNJG RYA PRMI A4 NO5/6 3KT,LB :100M2 LT:120M2 150JT NG 085310076677

XTRAIL XT TH 05 (B) WRN.GOLD KNDISI MULUS 155JT;HB085279922345 METRO

BENGKEL MOBIL

VELG MOBIL

PUTRI RENTAL SEWA KJG 04,AVANZA 07, INOVA07;HB 786074-706332- 081369228648

MITSUBISHI MAVEN GLS ’08 BE ALL RISK HTM MLS BAN BRU TP PLG DP 67,5JT SISA 20X2,839.000 HB;081369084094

KOM.BUMI BAHTERA INDAH CAMPANG RYLT/LB 158/100 PGR JL,DKTWTRBOM,AC 2BH,SMR BOR JETPUMP,FLTER AIR 3KT 2KM:085279190978

RMH JL.CIPTO MANGUNKUSUMO GG. MELATI II NO135AKEL.KUPANH TEBAKEC. T.BETUNG UTRA KOTA BDL LT.84 LB.54 ;081279744130

GRAND LIVINA TH 07 W.ABU2 MET TYPE 15 XV ASS TV;HUB 0811721654 TP

MOBIL PENGANTIN DSWKN MBL MERCY NEW EYES W.SIL VER,DPT DISEWA HARIAN. MINAT HUB. 0721-7361700/0811728117

SAMANIA RENT.MBL*150RB 12JAM XEN/ AVZ(HAPY PROMO)*BNDRA*PRVT 50RB* 734 4447/7364050

OVER KREDIT

RUMAH DIJUAL

JUAL RMH BARU (TP) JL P.BELITUNG (TIRTA YASA) 50/150,1300 WATT,BOR, BONUS NO SMS HUB; 081272737370

GRAND LIVINA M/T XV 1.5 ’08 KDY SLVR STONE KOND TANPA CACAT HRG NGO ;081271417914

JUAL VW KODOK TIPE 1303 ’73 VR16 HUB ;082182147045

PRABU JYA AUTO CRE VRIASI (AUDIO,KC FLM,KRPT,HIDLAMP,S.JOK,CL,DLL) JL. TRUSN S.AGUNG NO47 SKRM ;0721 756 5665(MGU BKA)

KIA

DOHC 2001,HTM,BE KDY,AC PWPS, DVD, JOK KLT,DASBOR RAPI,BU 45JT; NG;0721 7180702

RMH JL.RAYA NATAR KM 25 RT.12/05 GG. WAY TUBA NO.4 KEL.CANDI MAS NATAR LAMSEL LT.540 LB.300;081279744130

TERANO KINGSROAD 2000 HITAM LKP KONDSI BGS KM BARU 100RB KM;HB 085384006662

VW

TRANS JAYA VARIASI MNERIMA SERVICE &JUAL (LMPU PTROLI&SRINE,S.JOK ,ALRM, S.SSTM,DLL);JL T.UMAR(SMPG BANK MANDIRI) 082179963500

VISTO TH ’00 WR.GOLD PW,BE ,ORS AC HRG 58JT NGO ;0721.7322535

AVANZA G ’11 SILVER BE KDY ORS KM RDH ,GRESS SPT BARU ;081379793612

RMH BARU MWH 150/58,2KT BSR,R.TMU/ KELGA LUAS & MEGAH,JET PUMP 30M,AIR JERNIH ,JL.NUSANTARAPUJANGGAALAM GARDEN C1/1 KEDATON HUB ;08584138 2398/780001

OPEL

GRAND LIVINA 1,5 SV M/T 2011 HUB: 085359999959 / 085659999959

CV.SRIKANDI SEWA HARIAN/BULNN, ,AVANZA,INOVA,PAJERO,FORTUNER,DOUBLE CABIN,CAMRY,MERCY,ALPHARD,MBL PGNTIN ;082182032964

TIMOR DOHC 2000 BE KDY MERAH AC DGN KAKI OKE;08136901488

GRAND EXTRA ’94 BE ABU2 DP 27JTANGS 1.916RBX35 HB;7411299/0811723457

RMH JL.SISINGAMANGARAJAGG.GOA JA JAR LK II RT.002 RW.001 KEL.G. AIR, KEC. TJ.KRG BRT BDL LT.1098,LB. 535;0812 79744130

HOLDEN ACCORD CELO TH 1994 ,B 1260 GY.BIRU METALIC FULL VARIASI 65JT NG ;0721 .773154/081379459555

GRAND LIVINA 2009 AKHIR BE KOTA TANGAN PERTAMA AUDIO FULL TV HUB 081271470781

VARIASI MOBIL

DOHC’00,BIRU MET,BE,S.PKI,H NG 082179038889

KJG PU ’88 BE SASIS BGS MSN OK CAT MLS ,;081369002954

RMH BARU MWH 140/58,2KT BSR,R.TMU/ KELGA LUAS & MEGAH,JET PUMP 30M,AIR JERNIH,JL.NUSANTARAPUJANGGAALAM GARDEN J4/1 KEDATON HUB ;085841 382398/780001

TIMOR SOHC TH 1996 ————————— HITAM;0721.7533729

TOYOTA ABSOLUTE ’95 ,HITAM ANG 1896X26,PDP 20JT SDH BAYAR 10X KOND BGS NG HUB ;085279896365

NEW STARAUTO PENGERJAAN STANDAR DEALER MNERIMA SERVICEMOBIL EROPA, JEPANG, KOREA,TUNEUP,GANTI OLI,SERVS MATIC,O/H ENGINE, C.LOCK,P. WIN DOW,AC, PERSENELLING ,GARDAN, SPAREPART, KOMPUTER DIAG NOSIS,ALA MAT JL MR GELE HARUN NO.10 R.LAUT PAHOMAN; TELP.263959, EMERGENCY CALL:263959 (HOME SERVICE)

INNOVA G DSL ’09 BE KDY ABU2 DP 55JT ANG 6.676RBX35BLN ;0811723457/7411299

RMH BARU (APRIL 2012) JL.PANGERAN TIRTAYASA PERUM VILLA BUKIT TIRTAYASA,BLK CC2/9 TJ.KRG TIMUR BDL LT/LB 167/73 ,2KM,2KT,1300W,SEWA 16JT/ TH FAS; FIT NESS & WATERPARK ;085828479231 YUDHI

DOHC 98 B 100% ORISINILTINGGAL PAKAI BIRU 44JT;HUB 0721.7189819

TERANO SPIRIT ’01 AKHR SILVER PJK BRU MLS ORI PEMAKAI 102JT NG ;0813 92800687

JUAL RMH TIPE 39 LT.130M2,HANYA 9 UNIT, BISA KPR/CASH SGR HUB ;082180727233/085269009931 RMH JL.MATARAM LK.II RT.014 RW.000 KEL.LAB RATU KEC.KDTON BDL LT.10978 LB.222 ;081279744130 RMH JL.SWADAYA 01 RT.001 RW.002 KEL ,KURIPAN KEC.TELUK BETUNG BRT KOTA BDL LT.210 LB.118 ;081279744130 RMH JL.WALET BLK VB/10 LK.2 RT.11 KEL.BERINGIN RAYAKEC.KEMILING KOTA BDL LT.101LB.75;081279744130

BLAZER TH 2000 BE KDYAN.SENDIRI FULL SOUND SYSTEM ORI PJK BARU ISTMEWA; 0811726094

NISSAN DUM TRUK CWA260 ’08 SBNYK 7UNIT,DUMTRUK FUSO HD ’10 5UNIT,KOND SIAP JLN.NG HB;PAK DAVID 081373638099

MARCH 2011 PUTIH ,MANUAL ,KM 11RBU ,TG1 ,130JT NG ;267185

ISTANA MOTOR AHLI POWER STERING AC MOBIL SMUA JNS MBL HB;0721-7512104

MOBIL DISEWAKAN UJM RENT CAR NEW INOVA,NEW AVNZA, ATR JPTBNDRAHRIN/BLNN;260 633/081379 435000/081217983555/087886178888/ 085769220808

BO RENTCAR TRM ANTR JMPUT DLM/LR KOTA ,SUPIR,RAPIH RAMAH SOPAN; 0813 79312325 ALFAN RENT CAR, MNYWKAN AVANZA XENIA INOVA&SEDAN PNGNTIN; 0813697 05657 / 7525657 MYEWKAN MBLPENGANTIN ,CAMRY HUB ;08136908666/081379366669

GRAND LIVINA SV 2011 BE KDY ISTMW ALLRISK OVR KRDIT 70JT ANG 5.3X20 BLN/KREDIT ULANG DP 50JT ANG 4.267RBX35;HB 082181950444 INFO NISSAN BR/2ND LIVINA,XTRAIL JUKE DP.15% BNG RDH,CPT HRG MNGKT HB.MIRZA 7410333-08127975725 TERANO SGX ‘906 PLAT B KUNIG MET BAN BESR BARU,PJK BARU MSN ORI NGO ;082177150347/ TP NO SMS TERANO SPIRIT S2 2004 ,WARNA HITAM HUB ;081379349992

RMH JL.MAWAR NO.18 RT. 004 KEL.RAWA LAUT KEC.TJ.KRG PST KOTA BDL LT.468 LB.313 ;081279744130 RMH JL.SENTOTALIBASYANO.214/33 KEL. WAY DADI SUKRME BDL LT.313 LB.200 ;081279744130 JUAL CPT RMH JL.PULAU BURON GG. CITRA LT.200M2,LB.72M2 SHM 200JT NG; 081369394561/081369322829 RMH JL.PULAU SANAMA WYHALIM NO.26 LT/BGUNANA 484 ;08127955289/08127203 5265 RMH SHM LT.885 LB.270 2LR,JL.DURIAN NO. 29 GEDUNG AIR ,BDL ,740JT ;082177 351066

RUMAH DIKONTRAKKAN RMH+PERABOT LKP,5KT,3KM,AC SPLIT, PAM, MARMER+GRNIT,KITCHEN SET BRSIH, AMAN,LUX,KEDMIAN INDAH,45JT/ TH TJ.KRG;082175988826 JANGAN SMS RMH 2KT(AC),2KM,1KT,PEMBT DP ,R.TA MU,R.KELG,JL.S.AGUNG NO.17AKEDTON SBELH KOS2N WISMA AGUNG HB;IMAM 081369613364 RMH 2 LT JL. HRUNII/JL A.SLIM 1 NO33E KTBRU,4KT,5KM,1KPB,GRSI2MBL,LIST2200W, S . B O R + J E T P U M P, 3 5 J T / 2 T H N G ; 085357258885

KEBUN

RMH DI JUAL/DIKONTRAKAN DI JL W UM PU 28 PAHOMAN BL 081221270838/0813 69051318

KBN JATI EMAS 2500M UMUR 5TH 500 BTG DS.PEMANGGILAN NATAR 350JT;0853 77855259

JUAL 2RMH DISUKABUMI INDAH JL.AKIK NO.1 HUB ;7402848

RUKO

RMH JL.JATI KOMP PERMATAGADING BLK A/1 TJ.GADING BDL ;082182075111

JUAL CPT RUKO 3LT,4X15 SHM DPN KIMA JA ICON 800JT NGO ;081369533527

JUAL TNH KAV.LT.200M2,CASH 10JT,KRDT 15JT,DESA MERAK BATIN (KALINSIN 2) NATAR,SISA 8KAV,DESA FAJAR BARU (1LAUT) JATI AGUNG,SISA 10KAV, HB;CV. HIKMAH 0721.7594244/085279732777 DJUAL TNH LS 355M (HOOK) HDP UTARA & TIMUR BLOK C3/61 (TERRACE GARDEN) CITRA GARDEN HRG 1,6JT/M NG HUB.0811929383

JUALTNH LS.560M2 SERTIFIKAT DI JL.ANG GREK BLK PUSIBAN AGUNG KOTABUMI; ;082177530000

DJUAL TNH LS 416M DI JL M.ALI URIP SUMOHARJO HUB.081379768616 JUAL CPT TNH JALAN BATUKALAM LS.600 M HRG 95JT HB;081284415143 TNH DIJUAL CPT DI METRO UK.6000;HUB ANDIKA 081272714176/087899258108

KOS-KOSAN

TNH 3HA 500JT AJB PGIR JLN.DESA GEDUNG GUMANTI TEGINENENG,1 KM DR JL.TRANS SUMATRA;081272250606

WISMA PAHOMAN, KOST EKSLUSIVE, KM DLM,AC TV UTK PRIA/WANITA, MNGGUAN/ BLANN, JL KMUNING I NO 31 PAHOMAN; 07217772882 52

JUAL TNH SHM LT.500M JL.KURMAI TABEK INDAH ;087898214888

KOST PUTRI DKT SMA II (/+50M) HUB ;IBU HJ.FATHIA ;082185249936/0721.262218 KOST EXCLUSIVE,FAS HOTEL,JL.W. MONGONSIDI PRUM MONG RESIDENCE ;0721.9906060

JUAL/BELI JUAL-BELI-SEWA PROPERTY: RMH, RUKO,TNH, GUDANG,PRKEBUNN, DLL; 0721. 263003/08117209760 DIJUAL CPT BU RUMAH STRATE GIS, TANPA PERANTARA LT.465/LB.250M,JL. AHMAD AKUAN NO.207 RT.02/RW.06 REJOSARI KOTABUMI,LAMPUNG UTARA HRG 350JT;HB 0811164681


10

RADAR LAMPUNG

SABTU, 16 JUNI 2012

Dinamit Habis-habisan

BIDIK PEREMPAT FINAL: Penyerang Rusia Andrey Arshavin (kanan) ambil bagian dalam sesi latihan di Stadion Victoria, Sulejowek, 13 Juni 2012. FOTO NATALIA KOLESNIKOVA/AFP

BERUANG MERAH INGIN MELENGGANG

WARSAWA – Rusia memang menempati posisi puncak klasemen grup A. Namun, seperti kontestan lainnya, Beruang Merah –julukan Timnas Rusia– tetap harus melakoni partai hidup-mati pada laga terakhirnya melawan Yunani dini hari nanti WIB. Memang, hasil seri cukup untuk meloloskan Rusia ke fase berikutnya. Tapi, jika mereka ingin lolos dengan status juara grup, mengalahkan Yunani mutlak dilakukan Andrei Arshavin dkk. Lolos dengan status juara grup akan menghindarkan Rusia dari bentrok dengan

penguasa grup B di perempat final. Ya, Jerman punya peluang besar untuk meraih posisi itu. ’’Jelas, kami ingin melenggang,” tegas Dick Advocaat, pelatih Rusia, di situs resmi UEFA. ’’Kami harus melupakan bahwa hasil imbang sudah bisa membawa kami ke perempat final. Kami harus mencetak gol, satu, dua, sebanyak yang kami bisa. Kami menjadi penentu nasib kami sendiri,” sambung Vyacheslav Malafeev, kiper utama Rusia. Rusia memang lebih percaya diri pada laga dini hari nanti. Selain posisi mereka sebagai

pemuncak klasemen, sedangkan Yunani masih menempati urutan juru kunci, Beruang Merah bakal turun dengan formasi yang lebih solid. Selain kiper Igor Akinfeev yang sejak awal turnamen tak diturunkan karena cedera, hampir seluruh pemain bisa dimainkan. Bandingkan dengan Yunani yang harus kehilangan kiper utama Kostas Chalkias. Kiper PAOK itu mengalami cedera ketika menghadapi Republik Ceko. Tuntutan harus menang juga memaksa Yunani untuk tampil menggebrak sejak menit awal. Tak sekadar menang, Yunani masih harus menunggu hasil laga Polandia versus Republik Ceko. ’’Kami hanya memikirkan laga ke depan. Kepercayaan saya pada tim sudah total. Masih ada peluang dan kami harus fokus serta yakin itu masih terbuka,” ujar pelatih Yunani Fernando Santos. Santos berencana merombak susunan komposisi pemainnya pada laga penentu. ’’Akan ada pergantian komposisi pemain di line-up. Sebab, kami butuh permainan yang lebih cepat dan lebih menekan lagi,’’ kata Santos. Tapi, Santos tak menyebut siapa saja pemain yang bakal terkena rotasi. Dia hanya menilai performa anak asuhnya sedikit bermasalah dengan kecepatan. Santos juga lega karena palang pintu andalannya, Sokratis Papastathopoulos, sudah bisa dimainkan. Pada laga kedua, dia harus absen karena menerima kartu merah saat melawan Polandia. (jpnn/c2/ewi)

LVIV – Denmark dipastikan bakal turun dengan komposisi pemain yang berbeda saat menghadapi Jerman pada laga terakhir grup B besok (18/6). Tim berjuluk Dinamit itu akan tampil habishabisan untuk bisa lolos ke perempat final. Pelatih Denmark Morten Olsen menjelaskan, komposisi yang akan berubah adalah lini depan. Perubahan harus dilakukan seiring cedera hamstring kiri yang dialami striker gaek Dennis Rommedahl. ’’Kami punya dua atau tiga pemain yang cedera. Kita lihat nanti siapa yang akan turun,” katanya seperti dilansir AFP. Absennya Rommedahl jelas mengurangi daya gedor tim Denmark, terutama dari sisi kanan lapangan. Dengan formasi 4-2-3-1, kemampuan eksplorasi Rommedahl terbukti mampu menyulitkan pertahanan lawan. Dengan kecepatan dan pengalamannya, skema serangan balik yang dibangun Denmark bisa memberikan hasil positif. ’’Dia pemain penting bagi kami. Penggantinya akan kami siapkan untuk tidak mengurangi serangan kami,” tutur pelatih berkacamata itu. Partai melawan Jerman bisa disebut sebagai partai hidup-mati bagi Denmark. Jika sampai kalah atau seri, nasibnya akan bergantung pada hasil pertandingan lain di grup B antara Belanda melawan Portugal. Denmark memang tim yang tidak diunggulkan. Tapi, mereka layak diperhitungkan para penggawa Jerman. Sebab, pada pertandingan pertama, mereka sukses memberikan kejutan. Tim unggulan seperti Belanda mampu mereka taklukkan dengan skor 1-0.(jpnn/ MORTEN OLSEN c2/ewi)

Yakin Inggris Lolos PADA laga pertama Euro 2012, Inggris hanya memetik satu poin. Ya, Three Lions –julukan Inggris– bermain imbang 1-1 lawan Prancis. Kendati meraih hasil kurang meyakinkan, Budiman A.S., ketua DPRD Bandarlampung, tak buru-buru memvonis Steven Gerrard dkk. bakal gagal lolos ke babak perempat final. Dia meyakini, pada dua laga sisa, Inggris yang bergabung di grup B bisa mencuri poin penuh. ’’Mereka memang seri melawan Prancis. Prancis itu tim kuat. Kalau melihat gaya permainannya, mereka bisa memenangi dua Budiman A.S. laga sisa. Dengan kata lain, Inggris dan Prancis bakal lolos ke babak perempat final,” ujar Budiman belum lama ini. Dia melanjutkan, Inggris didukung pemain-pemain yang bertarung pada kompetisi paling populer di dunia yakni Premier League. ’’Selain itu, pemain-pemain Inggris berasal dari tim-tim kuat seperti Manchester United, Chelsea, Arsenal, Liverpool, dan Manchester City. Ini yang membuat saya makin yakin Inggris bakal berbuat banyak pada Euro kali ini,” ungkapnya. (ton/c2/ewi)


11

SABTU, 16 JUNI 2012

Polandia Dominan di Kandang

Polandia Sulit, Rusia Melejit

FAKTOR tuan rumah membuat Polandia sangat difavoritkan untuk mengalahkan Republik Ceko pada matchday ketiga melawan Republik Ceko malam ini. Sejumlah rumah judi top Eropa meramalkan Polandia akan menang tipis. Asian Handicap termasuk yang paling antusias menjagokan Polandia. Meski Jakub Blaszczykowski dkk hanya bermain imbang melawan Yunani dan Rusia, mereka berani mengunggulkan Polandia dengan voor 1/4. Artinya, Polandia sulit menang dengan skor telak. Tetapi, Ceko bukannya tak punya peluang. Tuntutan harus menang untuk menjaga peluang lolos memaksa Tomas Rosicky dkk untuk tampil lebih maksimal. Nah, dengan fakta tersebut, hasil imbang 1-1 justru yang paling memungkinkan. Rumah taruhan asal Inggris Sky Bet, misalnya. Mereka hanya mengiming-imingi kompensasi lima kali lipat jika ada petaruh yang memasang skor 1-1. Bagaimana dengan Rusia melawan Yunani? Kali ini 23 bandar judi Eropa satu suara mendukung Rusia. Jika menilik performanya dalam dua laga terakhir, Rusia diprediksi melejit. Bahkan, Asian Handicap berani mengunggulkan Rusia dengan voor ¾. (jpnn/c3/ewi) (nur/c7/bas)

POLANDIA menghadapi pertandingan terpentingnya dalam dua dekade terakhir. Bermain di kandang sendiri, Polandia akan berjuang mengalahkan Republik Ceko dalam par tai terakhir grup A malam ini. Tim Elang Putih –julukan Polandia– harus menang jika ingin menjaga peluang lolos ke perempat final. Harapan rakyat Polandia pada tim nasionalnya saat ini memang sedang tinggi. Sebab, untuk kali pertama sejak era bintang legendaris Zbigniew Boniek, Polandia kembali dihuni kumpulan pemain berbakat. Di antaranya, bek kanan Lukasz Piszczek, pengatur serangan

Draw 0 : 1/4 0 : 3/4

Away 1.95 1.825

5/4 8/11

5/2 13/5

2 19/5

RB

GK

RB

2

1

20

30

25 TH

Petr Cech Caps: 92 Gol: 0 Klub: Chelsea

Theodor Selassie Caps:12 Gol: 0 Klub: Slovan Liberec CB

CB

6

3

28

27 TH

Tomas Sivok Caps: 28 Gol: 3 Klub: Besiktas

Michal Kadlec Caps: 36 Gol: 8 Klub: Leverkusen

Menang/seri/ kalah

Umpan sukses (%)

Menang duel udara (%)

Tembakan gawang

Tembakan melenceng

Tendangan pojok

Terkena offside

Dilanggar lawan

Tembakan dari lawan

Intersep

Penyelamatan

Tekling

Pelanggaran

GK: KIPER, LB: BEK KIRI, RB: BEK KANAN, CB: BEK TENGAH, DM: GELANDANG BERTAHAN, CM: GELANDANG, RM: SAYAP KANAN, LM: SAYAP KIRI, AM: GELANDANG SERANG, ST/FW: PENYERANG

0/2/0

82

46

Pelatih Polandia Franciszek Smuda melakukan kejutan dengan mengubah formasi 4-2-3-1 menjadi 4-1-4-1 saat seri melawan Yunani. Namun, hasilnya sama. Polandia tetap bermain imbang 1-1. Meski demikian, permainan Polandia menunjukkan progres menggembirakan. Keputusan Smuda untuk mencadangkan winger kiri Maciej Rybus dan digantikan Dariusz Dudka membuat lini tengah semakin solid. Pergeseran Ludovic Obraniak ke sisi kiri juga menunjukkan hasil yang lumayan.

PERTAHANAN

22

27

Wojciech Szczĕsny Caps: 11 Gol: 0 Klub: Arsenal

Lukasz Piszczek Caps: 26 Gol: 0 Klub: Dortmund

CB

CB

13

15

31

28

TH

TH

TH

TH

Marcin Wasilewski Caps: 50 Gol: 2 Klub: Anderlecht

Damien Perquis Caps: 9 Gol: 1 Klub: Sochaux

11

30

25

30

12

18

3

7

13

10

23

3

24

14

TH

Jaroslav Plasil Caps: 73 Gol: 6 Klub: Bordeaux

DM

MR

17

19

30

26 TH

Petr Jiracek Caps: 10 Gol: 2 Klub: Wolfsburg

DM

TH

Pelatih Michal Bilek melakukan perombakan tepat dengan menempatkan David Limbersky di posisi bek kiri. Michael Kadlec yang tak nyaman dengan sisi kiri ketika dibantai Rusia 1-4 pada laga perdana digeser ke tengah. Dia akan berdampingan dengan Tomas Sivok. Melawan Polandia, ujian akan semakin besar. Sebab, Limbersky k b h d d i i kkanan akan berhadapan dengan sisi Polandia yang sangat berbahaya. Karena itu, winger kanan Vaclav Pilar tak boleh melupakan pertahanan.

Kekuatan Polandia saat menahan seri Rusia adalah pertahanan yang solid. Tiga holding midfielder yakni, Eugen Polanski, Rafal Murawski, dan Dariusz Dudka tampil terorganisasi dan disiplin. Meski melakukan pendekatan untuk bertahan, pelatih Smuda membiarkan lini tengah tetap mengalir. Jakub Blaszczykowski dib ik kkesempatan t b t k diberikan besar untuk melakukan serangan balik. Empat starter Polandia di jantung pertahanan juga cukup memuaskan.

PENYERANGAN

TH

Sebastian Boenisch Caps: 8 Gol: 0 Klub: Werder Bremen

Rafal Murawski Caps: 45 Gol: 1 Klub: Lech Poznan

CM

AM

7

18

26

25

TH

TH

Eugen Polanski Caps: 10 Gol: 0 Klub: Mainz 05

Adrian Mierzejewski Caps: 24 Gol: 1 Klub: Trabzonspor

AM

LM

RM

10

14

16

8

31

23

26

27

TH

TH

Tomas Rosicky Caps: 87 Gol: 20 Klub: Arsenal

Vaclav Pilar Caps: 11 Gol: 3 Klub: Wolfsburg

FW

15 30 TH

Milan Baros Caps: 91 Gol: 41 Klub: Galatasaray

Michal Bilek Rekor: Main 11, Menang 6, Seri 1, Kalah 4

4

9

8

2

13

Titik lemah serangan Republik Ceko sebenarnya ada pada sektor gelandang bertahan. Untunglah, Tomas Hubschman bisa menutup celah itu. Pemain Shaktar Donetsk tersebut diharapkan kembali bermain baik untuk bertarung dengan bintang Polandia Jakub Blaszczykowski. Kalau ingin menang, Ceko harus berani memanfaatkan sektor sayapnya. Mandulnya Striker Milan Baros tidak jadi masalah besar. Jika tak bisa mencetak gol, Baros setidaknya membuka ruang bagi lini tengah. (jpnn/c3/ewi) (nur/c8/bas)

5

12

8

1

14

Semua lawan sudah tahu bahwa kunci penyerangan Polandia ada di sisi kanan. Dortmund connection Lukasz Piszczek (bek kanan) dan Jakub Blaszczykowski (gelandang kanan) terlalu dominan di tim Elang Putih. Kalau sudah begini memang tanggung. Piszczek harus diberikan kebebasan untuk naik membantu penyerangan. Kombinasi dengan Blaszczykowski tentu akan dahsyat. Striker Robert Lewandowski cukup cerdas. Sayang, pasokan bolanya sangat terbatas. (jpnn/c3/ewi) (nur/c14/bas)

LM

TH

TH

Blaszczykowski Caps: 53 Gol: 9 Klub: Dortmund

Ludovic Obraniak Caps: 25 Gol: 5 Klub: Bordeaux

FW

COACH

Memasukkan Kemasukan

2/2

28

COACH

Penguasaan bola (%)

Serangan cepat Republik Ceko amat fantastis ketika berhasil mencetak dua gol ke gawang Yunani pada sepuluh menit babak pertama. Keputusan Michal Bilek memasang holding midfielder Tomas Hubschman merupakan langkah terbaik. Kombinasinya dengan Petr Jiracek terlihat berbahaya. Kalau tidak hati-hati, Polandia bisa tergilas dengan perpaduan ini. Jika Jaroslav Plasil diberikan kebebasan di tengah dia akan sangat mengerikan.

47

2

9 23 TH

Lewandowski Caps: 44 Gol: 15 Klub: Dortmund

Franciszek Smuda Rekor: Main 12, Menang 4, Seri 6, Kalah 2

DATA STATISTIK DIAMBIL DARI PERFORMA RATA-RATA TIM PER GAME DI EURO 2012. STANDAR PENILAIAN: BINTANG 1 TERENDAH, BINTANG 5 TERTINGGI.

Beruang Bakal Lebih Garang

YUNANI

HASIL seri melawan Polandia membuat laju Rusia untuk lolos ke perempat final Euro 2012 harus tertunda. Hasil seri memang cukup untuk meloloskan Rusia. Namun, Rusia diyakini tak akan mengubah gaya permainan menjadi lebih defensif hanya untuk meraih hasil seri. Dick Advocaat dan pasukannya akan tetap bermain garang demi mengejar kemenangan. Trisula Andrei Arshavin, Alan Dzagoev, dan Aleksandr Kerzhakov tetap menjadi tumpuan barisan penyerangan Rusia. Ketiganya kini berada da-

Kyriakos Papadopoulos

RUSIA

lam motivasi tinggi. Terlebih, Dzagoev selalu mencetak gol dalam dua laga Rusia. Kelemahan Yunani di barisan pertahanan bakal dieksploitasi habis-habisan oleh trisula Beruang Merah (julukan timnas Rusia). Di sisi lain, Yunani bakal bermain lebih terbuka, terutama di menit-menit awal. Jika gol sudah tercipta, Yunani bakal bermain lebih defensif untuk mengamankan keunggulan. Strategi itu bisa mereka terapkan lantaran bek tangguh Sokratis Papastathopoulos sudah bisa tampil setelah menjalani skors. (jpnn/c3/ewi) (ren/c8/bas)

Andrey Arshavin

PERFORMA 49

1/1,5 0/1/1

K. Papadopoulos Caps: 10 Gol: 3

keterangan

53

LB

T. Hubschman Caps: 45 Gol: 0 Klub: S Donetsk

Kompensasi 93/50 233/100 5/2 3 57/20 399/100 39/5 VERSI BETFAIR DAN BWIN

79

13

Prediksi Jumlah Gol Top Scorer Jumlah 5 Gol 6 Gol 7 gol atau lebih Pas 4 0-4 gol 7 gol 8 gol atau lebih

1/0/1

DM

TH

SAAT Euro 2012 belum bergulir, sejumlah bursa taruhan sudah memprediksi turnamen ini akan minim gol. Rumah judi asal Republik Irlandia BetFair bahkan sudah memprediksi jauh-jauh hari bahwa top scorer Euro 2012 hanya mencetak empat gol. Namun, sekarang Betfair harus siap-siap gigit jari. Buktinya, menjelang matchday ketiga, ada tiga striker yang sudah mencetak tiga gol. Mereka adalah Mario Gomez (Jerman), Alan Dzagoev (Rusia), dan Mario Mandzukic (Kroasia). Untung pula, para petaruh tak terpengaruh prediksi rumah judi. Menurut versi petaruh, top scorer bakal mencetak lima atau enam gol. Kondisi itu memaksa Betfair dan bandar besar lainnya Bwin untuk melakukan revisi. Kalau sebelum Euro 2012 petaruh yang memasang lima atau enam gol mendapatkan kompensasi besar, sekarang kompensasinya semakin kecil. Dalam perkembangan terakhir, Betfair memfavoritkan seorang top scorer akan mencetak lima gol. Kompensasi yang diberikan termasuk kecil, hanya 93/50 kali lipat. Jumlah enam gol menyusul di peringkat kedua dengan 233/100. Bagaimana jika empat gol? Betfair mengimingimingi uang tiga kali lipat. (jpnn/c3/ewi) (nur/c8/bas)

3/5

8 TH

Top Scorer Hanya Cetak Lima Gol

48

LB

David Limbersky Caps: 10 Gol: 0 Klub: Viktoria Plzeļ

UNGGULAN : Selebrasi Alan Dzagoev setelah menjebol gawang Polandia pada Rabu lalu (13/6).

POLANDIA

1

TH

MATT DUNHAM/AP PHOTO

MICHAEL SOHN/AP PHOTO

GK

TH

Home 1.95 2.075

OGAH KALAH: Bomber Polandia Robert Lewandowski melepaskan tembakan ke gawang Rusia pada Rabu lalu (13/6).

PERFORMA

REP CEKO

PREDIKSI bursa judi Asian Handicap Polandia v Ceko Rusia v Yunani Sky Bet Polandia v Ceko Rusia v Yunani

Franciszek Smuda

Jakub Blaszczykowski, dan penyerang cerdik Robert Lewandowski. Artinya, di atas kertas, Polandia sedikit diunggulkan daripada Ceko yang pemainnya mayoritas sudah melewati usia emas. Bandar taruhan Eropa juga memfavoritkan Polandia akan bisa memenangi laga. Selain materi pemain, dukungan melimpah dari penonton akan

menjadi suntikan tenaga besar. Sejarah mencatat, Ceko lebih dominan daripada Polandia. Dalam 23 laga internasional, Ceko menang 13 kali dan hanya enam kali kalah. Namun, harus dicatat pula, enam kemenangan terakhir Polandia terjadi di kandang. Agar sejarah berulang, pelatih Polandia Franciszek Smuda harus memutar otak. Pola 4-2-3-1 bisa diganti dengan sistem 4-1-4-1 yang lebih seimbang. Lawan memang sudah tahu bahwa sektor kanan menjadi kekuatan utama. Namun tidak masalah. Asal bisa memanfaatkan dengan baik, Polandia akan bisa memetik kemenangan. Di sisi lain, Ceko bukanlah lawan ringan. Kekalahan 1-4 atas Rusia di laga pembuka sudah dilupakan dengan menundukkan (jpnn/c3/ewi) Yunani 2-1. (nur/c8/bas)

81

54

K. Katsouranis Caps: 93 Gol: 9

Yunani harus banyak berbenah jika ingin lolos ke perempat final. Pembenahan yang paling fundamental dilakukan di sektor belakang dan tengah. Di posisi tersebut, bek sayap Jose Holebas dan gelandang Konstantinos Fortounis sering mengalami miskomunikasi.

Pemain Rusia sulit menembus barikade Polandia yang menumpuk banyak pemain di lapangan tengah. Rusia harus menemukan jurus baru. Sebab, Yunani mungkin akan meniru strategi Polandia dengan menempatkan banyak pemain di lapangan tengah.

55

2,5/1

1/1/0

Vyacheslav Malafeev Caps: 27 Gol: 0

83

44

Sergei Ignasevitch Caps: 77 Gol: 5

PERTAHANAN 13

19

3

D. Salpingidis Caps: 58 Gol: 8

16

24

Vasilis Torosidis Caps: 46 Gol: 6

Sektor kiri pertahanan menjadi titik terlemah Yunani. Sektor itu sangat mudah diterobos. Kelemahan tersebut semakin diperparah oleh pergerakan para gelandang yang kerap terlambat turun. Praktis, ketika mendapat serangan balik, pertahanan Yunani pun keteteran.

Kemasukan dua gol dalam dua pertandingan bukan catatan yang menggembirakan. Lini pertahanan yang digalang duet Aleksei Berezutski dan Sergei Ignashevich memang cukup padu. Tetapi, keduanya kerap keteteran ketika mendapat serangan balik.

16

23

3

Yuri Zhirkov Caps: 54 Gol: 0

24

23

Igor Denisov Caps: 28 Gol: 0

PENYERANGAN 7

5

Michalis Sifakis Caps: 13 Gol: 0

3,5

5

24

G. Karagounis Caps: 119 Gol: 8

Yunani harus bermain lebih terbuka jika ingin meraih kemenangan. Memainkan tiga striker sekaligus bisa menjadi opsi. Mereka bisa sekaligus menempatkan Salpingidis, Samaras, dan Fortounis. Solusi tersebut bisa jitu jika ada dukungan dari lini tengah. (jpnn/c3/ewi) (ren/c7/bas)

Barisan penyerang Rusia termasuk yang paling sering melepaskan tembakan ke gawang lawan. Kinerja lini depan yang ditempati Aleksandr Kerzhakov terasa ringan karena dia sering menerima suplai bola matang (jpnn/c3/ewi) dari Alan Dzagoev dan Andrei Arshavin. (ren/c7/bas)

14

10

Andrey Arshavin Caps: 73 Gol: 17

2

2

14

Alan Dzagoev Caps: 22 Gol: 7


12

SABTU, 16 JUNI 2012

Terinspirasi Sukses Ayah SEJAUH ini, Euro 1996 adalah capaian tertinggi Republik Ceko dalam ajang empat tahunan itu. Ceko yang berstatus debutan secara mengejutkan menembus final sebelum akhirnya kalah dari Jerman. Miroslav Kadlec menjadi kapten Ceko dalam memori bersejarah itu. Selang 16 tahun atau pada Euro 2012, ada nama Kadlec dalam skuad Ceko. Dia tak lain adalah Michal yang notabene memang putra kandung Miroslav. Cerita sukses sang ayah pun menginspirasi Michal untuk kembali mengukir sejarah di PolandiaUkraina. Keduanya pun samasama berposisi sebagai defender. Bagi Michal, membawa Ceko melangkah ke partai puncak di Olympic Stadium, Kiev, mungkin masih terlalu dini. Yang paling dekat, pemain Bayer Leverkusen itu memiliki sejarahnya sendiri apabila mampu membawa Ceko mengalahkan tuan rumah Polandia dini hari nanti. ’’Saya pikir, Michal lebih cepat dibandingkan saya. Tapi, saya memiliki skill yang lebih baik,”

kata Miroslav entah serius atau bercanda seperti dilansir di situs resmi UEFA. Pernyataan Miroslav pun mendapat respons dari Michal. ’’Anda tidak bisa membandingkan sepak bola sekarang ini dengan pada masa ketika ayah saya masih bermain,” tutur pemain 27 tahun itu. Selain berposisi sama, keduanya juga memiliki kemiripan lain. Yakni algojo penalti. Ketika Ceko menjalani adu penalti lawan Prancis pada semifinal Euro 1996, Miroslav termasuk salah satu algojo sukses. Di sisi lain, Michal memberi kontribusi penting bagi Ceko selama kualifikasi Euro 2012. Dari empat gol yang dijaringkannya, salah satunya adalah penalti krusial pada menitmenit akhir ketika mengalahkan Skotlandia. ’’Tidak banyak pemain yang berani mengambil tanggung jawab sebagai algojo penalti. Bagi saya, adalah sebuah kehormatan besar melihatnya bermain di level ini (Euro). Saya bangga menjadi ayahnya,” kata Miroslav yang kini

MIHAILESCU/AFP BERCANDA

berprofesi sebagai komentator untuk salah satu stasiun televisi Jerman itu. Miroslav juga mengomentari permainan Michal kala Ceko menang 2-1 atas Yunani (12/6). Dalam analisisnya, Miroslav menilai Michal memberikan penampilan lebih baik ketika dimainkan sebagai bek tengah dibandingkan saat difungsikan sebagai bek kiri dalam laga pertama atau ketika Ceko kalah 1-4 dari Rusia (8/6). Tapi, Michal memiliki opini lain. Dia merasa sang ayah memberi hoki baginya. ’’Saya menelepon ayah dan memintanya agar kembali menjadi komentator Ceko versus Polandia dengan harapan kami memperoleh keberuntungan,” kata pemilik 36 caps dan 8 gol itu. Di sisi lain, Michal juga memiliki harapan untuk generasi ketiga Kadlec di dunia sepak bola. ’’Saya belum memiliki anak, tapi mungkin suatu hari nanti. Sesuatu yang hebat untuk bisa melanjutkan tradisi keluarga selalu bermain untuk timnas,” ungkapnya lagi. (jpnn/c2/ewi)

Pelatih Rep. Ceko Michal Bilek (kiri) bercanda dengan Petr Jiracek (tengah) dan Michal Kadlec di selasela sesi latihan pada 11 Juni 2012.

FOTO DANIEL

pantang pulang duluan WROCLAW – ’’Bersama, yang tidak mungkin menjadi mungkin.” Begitulah spanduk penyemangat yang terbentang di dinding depan Hotel Hyatt, Warsawa, kala mengiringi keberangkatan skuad Polandia ke Wroclaw kemarin. Ya, Polandia sangat butuh dukungan untuk memenuhi target lolos ke perempat final Euro 2012. Hanya satu syarat yang dibutuhkan Polandia untuk merealisasikannya. Elang Putih –julukan Polandia– harus mengalahkan tetangga selatan mereka, Republik Ceko, dalam laga hidup-mati di Stadion Municipal, Wroclaw, dini hari nanti (siaran langsung RCTI kickoff 01.45 WIB). Polandia kini mengoleksi dua poin hasil dua kali seri atau tertinggal satu poin dari Ceko dan dua poin dari pemuncak klasemen grup A, Rusia. Yunani menghuni juru kunci dengan satu poin. Dengan peta persaingan itu, perebutan dua tiket perempat final masih terbuka untuk semua kontestan. ’’Pertandingan terakhir grup (lawan Ceko, Red) seperti partai final. Kami tidak punya pilihan lain selain menang dan kami yakin bisa melakukannya,” tegas striker Polandia Robert Lewandowski di situs resmi UEFA. Kapten Polandia Jakub ’’Kuba” Blaszczykowski tak kalah optimistis mengingat progres permainan timnya. ’’Saya sangat senang karena kami bermain bagus saat melawan Rusia. Itu lebih bagus daripada pertandingan pertama. Jika kami mampu mempertahankannya, kami memiliki peluang bagus saat menghadapi Ceko,” ungkapnya. Kuba juga yakin Polandia tetap mendapat dukungan besar di Wroclaw. Ceko disebut mampu menarik simpati warga Wroclaw karena memainkan semua laga grup mereka di sana. Fans Ceko dikabarkan juga siap menyesaki Stadion

Municipal karena Wroclaw dengan dekat perbatasan negeri mereka. ’’Akan lebih mudah bagi kami apabila bermain di Warsawa. Namun, Wroclaw tetap kota kami,” ujar Kuba. Kubu Ceko tak kalah optimistis. Mereka yakin tak akan buru-buru pulang ke negaranya. ’’Kami memperoleh dukungan masif dalam laga sebelumnya dan itu akan sangat membantu saat menghadapi Polandia. Meski Polandia adalah tuan rumah, kami yakin bertahan lebih lama di turnamen ini,” sahut winger Ceko Petr Jiracek kepada Sport pada kesempatan berbeda. Dalam laga dini hari nanti, pelatih Ceko Michal Bilek dikabarkan mempertahankan starter saat mengalahkan Yunani 2-1 (12/6). (jpnn/ c2/ewi)

Antara Jenggot dan Kamus Polandia DUEL hidup-mati Republik Ceko versus Polandia tidak sepenuhnya ditentukan kreasi teknis di lapangan hijau. Faktor nonteknis seperti keberuntungan juga berperan. Untuk urusan keberuntungan, Ceko menggantungkan harapan pada jenggot. Ya, sebagaimana dilansir media-media Ceko, pelatih Michal Bilek kabarnya meminta anak asuhnya melakukan ritual aneh. Yakni tidak mencukur jenggot mereka selama Euro. Yang berani melanggar pun bakal didenda. Alhasil, tampang beberapa pemain terlihat seperti perompak. ’’Saya tidak tahu apakah ini memang semacam ritual atau sekadar lelucon dari media negeri kami,” ujar kiper Ceko Petr Cech kepada Gazeta Wyborcza. ’’Kalaupun saya menumbuhkan jenggot, itu karena mengikuti pemain lainnya. Sebagai satu tim, kami berusaha selalu

kompak,” sambung kiper Chelsea itu. Ketika dikonfirmasi terpisah, kapten tim Tomas Rosicky tidak membantah, tapi juga tidak membenarkan mengenai ritual jenggot Ceko. Yang jelas, wajah Rosicky kini memang terlihat ditumbuhi bulu-bulu jenggot dan itu bukan penampilan yang biasa darinya. Sebelumnya, Rosicky mengatakan bahwa dirinya juga memiliki ritual khusus. Playmaker Arsenal itu memiliki keyakinan untuk tidak menyanyikan lagu kebangsaan Ceko, Kde Domov Muj, dengan suara lantang menjelang pertandingan. Selain jenggot, Bilek memiliki persiapan lain untuk menghadapi Polandia, tapi bukan ritual. Pelatih 47 tahun itu menginstruksi Rosicky cs untuk sedikit belajar bahasa Polandia, khususnya yang berkaitan dengan sepak bola. Tujuannya, pemain Ceko bisa memahami pembicaraan atau koordinasi taktik antarpemain Polandia saat berhadapan di lapangan. Bilek dan pemainnya juga mendapat kemudahan karena UEFA menerbitkan kamus sepak bola dalam bahasa Polandia selama Euro. Bantuan juga datang dari keponakan Bilek yang bermain untuk klub Polandia, Jiri. Sejak Januari 2012, Jiri yang seorang pesepak bola itu bermain untuk Zaglebie Lubin setelah tiga tahun menghabiskan karir bersama klub Bundesliga Kaiserslautern. (jpnn/c2/ewi)


13

SABTU, 16 JUNI 2012

Gusur Kader Pengkhianat JAKARTA – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) terus berupaya menggembleng kader-kadernya yang akan diusung sebagai calon anggota legislatif (caleg) di seluruh tingkatan. Supaya caleg yang diusung nanti benar-benar mumpuni sekaligus berintegritas, PDIP menggelar diklat (pendidikan dan latihan) kader dan psikotes. Sekretaris Jenderal PDIP Tjahjo Kumolo mengungkapkan, partai

pimpinan Megawati Soekarnoputri itu memiliki 563 kader terbaik di seluruh Indonesia. Menurut Tjahjo, 563 kader itu akan mendapat tugas menggembleng kader-kader PDIP lainnya di 33 provinsi. ’’Pada Juli 2012 akan dilakukan diklat kader pratama,” kata Tjahjo saat membuka acara Diklat Bidang Kaderisasi PDIP di kantor DPP PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, kemarin. Tjahjo menambahkan, kader yang hendak maju sebagai caleg

HASIL KIRIMAN SMS DUKUNGAN

harus sudah menjalani diklat dan psikotes. Karena itu, pada Juli 2012 jajaran DPP PDIP akan menjalani psikotes. Psikotes akan berlanjut ke DPD dan DPC. Lantas, apa pentingnya psikotes? ’’Psikotes untuk melihat punya niat jadi pengkhianat atau tidak, bisa sebagai kader atau pemain individual. Sehingga ketika ditugaskan partai bisa menjalankan ideologi partai,” ucap mantan ketua Fraksi PDIP DPR itu.

Selanjutnya pada Agustus 2012, daftar caleg PDIP, baik untuk DPR, DPRD provinsi, maupun kabupaten/kota, harus sudah selesai disusun. Untuk kursi DPR saja, kata Tjahjo, PDIP butuh 1.120 caleg. Rencananya, PDIP mengumumkan daftar caleg-nya pada Maret 2013 lengkap dengan daerah pemilihannya (dapil). ’’Sehingga ada waktu 1,5 tahun untuk turun ke dapil,” ungkap Tjahjo. (jpnn/ c2/gus)

Hartarto Lojaya

Anggota DPRD Lampung

Fandi Tjandra

Politisi

10.214 6.239

M. Ridho Ficardo

Ketua DPD PD Lampung

6.243

Rudi Santoso

Ketua FSLDK Lampung

6.126

Zainudin Hasan

Politisi/Kader PAN

5.822

Hendarto

PNS Lampura

4.832

Ahmad Jajuli

Anggota DPD RI

4.880

Haris Fadillah

Mantan Pj. Bupati Pesawaran

4.491

Sugeng P. Hariyanto

Rektor Unila

4.403

M. Nasir Hasyim

Pengawas Guru SMP/SMA Tanggamus

4.354

Andi Haryanto

-

4.138

Winarti

Ketua DPRD Tuba

3.813

Nazarudin Togak Ratu

Politisi/Kader PAN

3.784 3.730

Mardlian Shah

Aktivis/Pengusaha

Basuki

Aktivis

3.308

Tamanuri

Mantan Bupati Waykanan

3.390

Zulkifli Anwar

Anggota DPR RI

3.124

Bustami Zainuddin

Bupati Waykanan

2.962

Agus Apriyanto

Aktivis/Tokoh Pemuda

2.653

Faizal Kurniawan

Pengusaha di Waykanan

2.484 2.131

Bakal Calon Gubernur Lampung 2013 hingga Pukul 19.30 WIB Jumat (15/6)

Herman H.N.

Wali Kota Bandarlampung

Dahta Gautama

Pengusaha Lamsel

1.954

Iwan Nisa Putra

Profesional/Tokoh Pemuda Sungkai

1.594

NAMA

Pattimura

Politisi/Kader Gerindra

1.240

Mukri M.Z.

Guru Besar Paku Banten

1.035

PROFESI/JABATAN

DUKUNGAN

Berlian Tihang

Sekprov Lampung

206.428

B. Mofaje S. Caropeboka

Ketua PKNU Lampung

988

Riswan Tony D.K.

Anggota DPR RI

105.024

Desson Musni

Kadis PU Lamtim

840

Abdurachman Sarbini

Bupati Tuba

80.614

Ryamizard Ryacudu

Purn. Kepala Staf TNI-AD

829

Rycko Menoza

Bupati Lamsel

60.136

Selvi Lestari Rahman

Advokat di Tanggamus

822

Gufron Azis Fuadi

Ketua DPW PKS Lampung

55.201

M. Ridho Maridho Fikrie

Pengusaha

746

Haidar Tayib

Pengusaha

45.091

M. Arthur Danadyaksa

Pengusaha

684

Kol. (CZI) Amalsyah T

Danrem 043 Gatam

44.068

Kol. (Pur.) Sunardi

Anggota DPRD Lampung

536

Marwan Cik Asan

Ketua DPRD Lampung

37.148

Irwantara

Pengusaha/Tokoh Pemuda Sungkai

524

Taufik Hendro Rusmono

Pengusaha

18.132

Andi Surya

Anggota DPRD Lampung

17.506

Fikri Yasin

Politisi/Kader PAN

13.304

Indra Mustain

Aktivis

11.235

Catatan: Karena keterbatasan space dan jumlah tokoh yang dicalonkan terlalu banyak, mulai Selasa (8/11) nama-nama calon dengan dukungan SMS kurang dari 500 dengan sangat menyesal tidak kami tampilkan. Adanya masukan dari berbagai pihak, mulai edisi Rabu (9/11), dalam sehari satu nomor ponsel dihitung satu dukungan (bukan berdasarkan jumlah SMS). Demikian harap maklum.

PILKADA

Hari Ini, Ismet-Solihah Daftar MENGGALA – Hari ini (16/6), pasangan bakal calon (balon) bupati-wakil bupati Tulangbawang Ismet Roni-Solihah mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat. Rencananya, pasangan yang diusung Partai Golkar, Partai Hanura, dan PKB itu akan diarak sekitar 500-an pendukung. Ketua DPD Partai Golkar Tuba Herwan Saleh mengatakan, selain masyarakat, Ismet-Solihah akan diantarkan pengurus DPD I Partai Golkar Lampung, anggota DPRD dari berbagai kabupaten/kota,

dan pengurus partai dari berbagai daerah di Lampung. Rutenya, menurut Herwan, pasangan ini akan berangkat dari Gedungaji. Kemudian mampir di DPD II Partai Golkar Tuba, lalu langsung menuju KPU Tuba. Dipilihnya salah satu tokoh perempuan asal Tuba, menurut Herwan, karena Partai Golkar sangat menghargai kaum perempuan. ’’Sebagai partai yang mempunyai pendukung hingga akar rumput, kami sangat mengharapkan dukungan dari berbagai lapisan masyarakat. Sebab, me-

nurut Ismet, bukan bupati Partai Golkar, namun bupati masyarakat Tuba,’’ ujarnya. Ditanya tentang kesiapan Partai Golkar memenangkan Ismet-Solihah, Herwan memaparkan, pihaknya sangat optimistis. Sebab, Partai Golkar sangat berharap agar seluruh masyarakat Tuba bersedia menjadi kader. ’’Kini kami sangat solid, mulai dari RT sampai kabupaten. Insya Allah, pasangan yang kami usung dapat meraih kemenangan,’’ ungkapnya didampingi Wakil Ketua DPRD Tuba Barat Bukhori Muzzamil. (fei/c2/gus)


99 14

RADAR LAMPUNG

Piterson-Rusli Harus Lengkapi Berkas LIWA – Pasangan bakal calon (balon) bupati dan wakil bupati Lampung Barat Drs. Hi. Piterson Syukri, M.Si.-Rusli Rasyid kemarin resmi mendaftarkan diri di KPU Lambar. Namun, berkas pasangan ini masih harus dilengkapi. Pasangan yang diusung delapan partai yang tergabung dalam koalisi Lampung Barat Bersatu Bersama Membangun (LB3M) itu datang ke KPU setempat sekitar pukul 10.00 WIB dan diiringi ratusan masa pendukung yang mengantarkan. Piterson-Rusli langsung diterima para anggota KPU Lambar utamanya kelompok kerja (pokja) pencalonan dan penghitungan suara, Faizo Rahman, S.E. Keduanya langsung menyerahkan dokumen persyaratan sebagai calon bupati dan wakil bupati Lambar yang akan mengikuti pertarungan Pilkada 27 September 2012. Faizo Rahman usai pendaftaran mengatakan, sebagian besar persyaratan yang menjadi ketentuan untuk pasangan calon mendaftarkan diri sudah dipenuhi oleh pasangan calon. Hanya, kata dia, ada beberapa persyaratan yang belum terpenuhi Drs. Hi. Piterson Syukri, M.Si. sebagai calon bupati. Yaitu surat pemberitahuan pajak terutang (SPPT). ’’Yang belum ada beberapa, yaitu SPPT tahunan terakhir, surat keterangan sehat jasmani dan rohani, serta laporan harta kekayaan penyelenggaraan negara. Memang untuk dua persyaratan yaitu keterangan sehat dan laporan harta kekayaan, belum waktunya,’’ urai dia. (gyp/c3/gus)

SABTU, 16 JUNI 2012

KPU Tuba Disupervisi Khusus

FOTO GATRA YUDA P.

DAFTAR: Pasangan Piterson-Rusli saat mendaftar di KPU Lampung Barat kemarin.

BANDARLAMPUNG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lampung menyadari Pilkada Tulangbawang akan berjalan cukup panas dan alot. Untuk itu, KPU Lampung telah melakukan supervisi khusus ke KPU Tuba. Ketua KPU Lampung Edwin Hanibal mengatakan, pihaknya sudah melakukan kunjungan langsung ke KPU Tuba dan melakukan briefing. ’’Kami secara khusus memang melakukan supervisi di Tuba, meskipun supervisi sebenarnya dilakukan di semua kabupaten,’’ urainya kemarin. Edwin mengatakan, KPU Lampung dan Tuba telah bersepakat bahwa untuk pendaftaran pasangan calon bupati dan wakil bupati. Pendaftaran harus dilakukan oleh ketua dan sekretaris DPC masing-masing partai. ’’Untuk masalah rekomendasi, nanti bisa diverifikasi dan dilakukan perbaikan. Kami sudah mendengar adanya tarik-menarik yang dilakukan partai politik,’’ terangnya. Mengenai adanya surat dari DPP masing-masing partai yang disertakan untuk mengabsahkan dukungan yang ada, menurut Edwin, tidak diperlukan di KPU. ’ Kami hanya melihat siapa yang diusulkan DPC masing-masing partai. Kemudian kami verifikasi rekomendasi itu dengan melihat AD/ART masing-masing partai. Siapakah yang berhak memberikan keputusan, apakah DPD/ DPW atau harus DPP. Kemudian baru dinyatakan sah atau tidaknya dukungan,’’ papar dia. Edwin mengatakan, saat ini hingga 18 Juni 2012 merupakan waktu pendaftaran. Kemudian baru dilakukan verifikasi perbaikan. ’’Kalau terjadi ketidaksahan dalam rekomendasi, kami coret partainya. Lalu jika calon yang ada menjadi kekurangan partai untuk mendukung, KPU pun akan mencoret calon tersebut,’’ paparnya. (eka/c3/gus)


PESAWARAN MEMBANGUN SABTU, 16 JUNI 2012

15

Bupati Pesawaran Aries Sandi Darma Putra bersama seluruh orang yang hadir menyanyikan lagu Indonesia Raya dalam rapat paripurna DPRD Pesawaran dalam rangka persetujuan RAPBD 2012. Anggota Badan Anggaran (Banang) DPRD Pesawaran Supriadi saat memberikan draf laporan banang kepada Bupati Pesawaran Aries Sandi Darma Putra dalam rapat paripurna DPRD dalam rangka persetujuan RAPBD 2012.

Perda APBD Pesawaran 2012 Disahkan RAPERDA APBD Pesawaran tahun anggaran 2012 akhirnya disahkan menjadi perda kemarin (15/6). Pengesahan dilakukan pada sidang paripurna DPRD setempat. Bupati Pesawaran Aries Sandi Darma Putra dalam sambutannya mengatakan, sidang paripurna yang dilaksanakan memiliki arti yang sangat penting bagi pembangunan kabupaten. Ini karena sudah menyelesaikan satu tugas penting dengan telah tersusunnya rancangan perda APBD Pesawaran 2012. Menurutnya, pelaksanaan sidang APBD tahun ini dilaksanakan berdasarkan tahapan dan mekanisme proses penyusunan APBD tahun anggaran 2012. Dan telah disepakati bersama melalui proses pembahasan antara pemerintah daerah dan DPRD Pesawaran. Tindak lanjut kesepakatan bersama tersebut, Pemkab Pesawaran menyampaikan APBD tahun anggaran 2012 beserta lampirannya, sehingga dilaksanakan sidang persetujuan rancangan APBD 2012.

Selanjutnya, APBD akan disampaikan kepada instansi yang lebih tinggi, dalam hal ini gubernur Lampung, untuk dilakukan evaluasi dan selanjutnya diterbitkan perda APBD Pesawaran tahun anggaran 2012. Menurutnya, pengesahan ini merupakan akhir dari proses penyusunan APBD sebagai produk akhir dari serangkaian dokumen perencanaan. APBD merupakan dasar pengelolaan keuangan daerah dalam masa satu tahun anggaran yang berfungsi untuk penyelenggaraan pemerintahan meliputi pelayanan, pembangunan, dan pemberdayaan masyarakat. ’’Pada kesempatan ini pula, saya menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada pimpinan dan anggota DPRD serta seluruh pimpinan SKPD beserta staf yang telah bekerja keras dalam menyelesaikan penyusunan APBD tahun 2012. Semoga apa yang sudah dilakukan tersebut dapat meningkatkan pelayanan aparatur serta menjadi amal ibadah kita di sisi Allah SWT,” ujarnya kemarin. Aries memaparkan, sesuai arah

kebijakan umum dan prioritas pembangunan yang telah disepakati bersama antara pemerintah daerah dengan dewan, serta masukan dari anggota DPRD Pesawaran selama proses pembahasan, maka telah disepakati beberapa substansi APBD Pesawaran 2012. Di antaranya, pertama tentang proyeksi komponen pendapatan daerah sebesar Rp651,684 miliar yang bersumber dari PAD sebesar Rp14,715 miliar yang terdiri pajak daerah sebesar Rp4,041 miliar; retribusi daerah sebesar Rp6,673 miliar; dan lain-lain PAD yang sah sebesar Rp4 miliar. Kemudian dana perimbangan sebesar Rp560,576 miliar yang terdiri dana bagi hasil pajak dan bukan pajak sebesar Rp26,596 miliar, dana alokasi umum sebesar Rp476,870 miliar, dan dana alokasi khusus (DAK) sebesar Rp57,108 miliar. Lalu lain-lain pendapatan daerah yang sah sebesar Rp76,392 miliar yang berasal dari dana bagi hasil pajak dari provinsi sebesar Rp14,050 miliar serta dana penyesuaian

dan otonomi khusus sebesar Rp62,342 miliar. Kedua, belanja daerah direncanakan sebesar Rp785,194 miliar yang digunakan untuk alokasi belanja tidak langsung sebesar Rp427,670 miliar yang terdiri belanja pegawai Rp403,689 miliar, belanja hibah Rp4,097 miliar, belanja bantuan sosial Rp1,402 miliar, belanja bantuan keuangan kepada pemerintahan desa sebesar Rp15,813 miliar, dan belanja tidak terduga Rp2,666 miliar. Sedangkan belanja langsung sebesar Rp357,524 miliar yang digunakan untuk kegiatan pada semua satuan kerja sesuai prioritas pembangunan tahun 2012. Dengan rincian belanja pegawai Rp29,294 miliar, belanja barang dan jasa sebesar Rp117,207 miliar, serta belanja modal sebesar Rp211,022 miliar. Ketiga, pada aspek pembiayaan daerah diperkirakan terdapat penerimaan pembiayaan daerah yang berasal dari sisa lebih perhitungan anggaran (silpa) tahun sebelumnya sebesar Rp148,634 miliar dan penerimaan kembali pemberian

pinjaman sebesar Rp496 juta. ’’Setelah melalui proses penyusunan perda APBD Pesawaran 2012, kami mengucapkan banyak terima kasih kepada segenap anggota dewan yang telah bekerja keras untuk dapat segera menyelesaikan persetujuan RAPBD 2012. Kami juga sangat mengapresiasi atas dukungan positif yang telah disampaikan, serta kerja sama antara legislatif dan eksekutif dalam upaya meningkatkan kinerja pembangunan daerah yang akan terus kita tingkatkan,” kata dia. Aries menambahkan, tercapainya kesepahaman dalam persetujuan RAPBD tersebut diyakini karena adanya keinginan yang sama dalam memberikan yang terbaik bagi masyarakat Pesawaran, ’’Saran dan kritik yang membangun akan dijadikan sebagai bahan masukan untuk penyempurnaan kerja eksekutif, baik dari sisi teknis perencanaan, pelaksanaan, maupun pengawasannya serta penyelenggaraan pembangunan secara umum di masa yang akan datang,” pungkasnya. (adv)

Bupati Pesawaran Aries Sandi Darma Putra saat menyampaikan sambutan pada rapat paripurna DPRD dalam rangka persetujuan RAPBD 2012.

Bupati Pesawaran Aries Sandi Darma Putra menyalami para anggota DPRD usai rapat paripurna dalam rangka persetujuan RAPBD Pesawaran 2012.


OPINI

16

General Manager: Purna Wirawan Pimpinan Perusahaan: Ismail Komar (non aktif) Manager Iklan: Desti Mulyati Staf Iklan: Leny Hartanti, Masriani, Edwin, Nike Armila, Gde Bayu, Deni (Administrasi), M. Shahib, Decky Hardodes (Design Iklan) Iklan Perwakilan Jakarta: Aspandar Nasution (kepala), Falma Manager Event Organizer (EO) Liris Vawina Staf Event Organizer Indah Sumaputri, Erwin Sajjah, Maria Ulfa Manager Pemasaran Abdul Karim Marlinda (Asisten Manager) Staf Pemasaran: Hery,Agus, Supriyadi, Adi Irawan, Andriyanti Manager Keuangan: Sarri Octarini, Anna Susanti (kasir) ,Pas Irvanus (akunting) Manager Personalia dan Umum: Faradiba Staf Manager Personalia dan Umum: Roby Junasari, Aris, Didik S, Hary, M. Rambe, Slamet Rianto

Pemimpin Redaksi: Nizwar (Non Aktif) Dewan Redaksi: Ardiansyah, Purna Wirawan, Ade Yunarso, Nizwar, Eko Nugroho, Adi Pranoto, Irwansa

Asisten Redaktur: Senen (Non Aktif), Trufi Murdiani Wartawan: Syaiful Amri, Nurlaila Yanti, Eka Yuliana, Yuda Pranata, Dina Puspasari, Wahyu Syaifullah (Fotografer), Anton Adi Wijaya, Widisandika, Hayatullah, Andri Apriyadi, Nur Jannah, Ari Suryanto (Bandarlampung) Dwi Prihantono (Lamtim) Kohar Mega (Lampura) Edy Herliansyah (Tanggamus) Agus Suwignyo (Pringsewu-Pesawaran) Yusuf A,S. (Tulangbawang) Gede Putu Kristanto (Lamteng) Abdurahman (Lamsel) Hermansyah (Waykanan) Wirahadikusumah (Pesawaran) Fajar Arifin (Metro) Gatra Yuda (Lampung Barat) Wartawan Jakarta: Kusumayuda

Dewan Pengawas: Ardiansyah (Koordinator) Anggota Dewan Pengawas: Taswin Hasbullah, Abdurrahman, Ibnu Khalid Penerbit: PT Wahana Semesta Lampung Komisaris Utama: Alwi Hamu Wakil Komisaris Utama: Suparno Wonokromo Komisaris: Lukman Setiawan Direktur Utama: Dwi Nurmawan Direktur: Ardiansyah Percetakan: PT Lampung Intermedia Pencetak: Budi S.(kabag) Suparman, Z. Arifin, Pujianto, Jenianto, Alim, Joko

Profesi dan Pengabdian Guru

Redaktur Pelaksana: Ary Mistanto Redaktur Senior: Eko Nugroho Redaktur: Taufik Wijaya (Korlip Kota) Adi Pranoto (Korlip Daerah) Irwansa, Alam Islam, M. Agus Purnomo

Copy Editor: Rudy Saputra, Syaiful Mahrum, Fatikhushiroth Kabag Pracetak: Riswadi Pracetak: Ripto D., Helmi Jaya, Nopriyadi, Farabi Lincoln, Hendrawan Poerbantara, Asep Supriyadi, Iwan N, Heru, Arya Bayu, Khairul Amri Alamat: Jalan Sultan Agung No. 18 Kedaton, Bandarlampung, Telp. (0721) 789750 - 782306 - 787987, Faks. (0721) 789752, 773930 BNI Cabang Tanjungkarang No. Rek. 007.149.0467 BCA Cabang Telukbetung No Rek 0200.721.799 Bank atas nama PT Wahana Semesta Lampung Email: redaksi@radarlampung.co.id Homepage: www.radarlampung.co.id

SABTU, 16 JUNI 2012

Oleh SUMASNO HADI, S.PD., M.PHIL. (Staf Pengajar Prodi Sendratasik FKIP Unlam Banjarmasin)

Di tengah gaya hidup hedonisme dan konsumerisme yang merasuki masyarakat saat ini, pengabdian sang guru yang didasari semangat pengabdian memanusiakan manusia merupakan fondasi pendidikan kita.

NAMUN dalam perkembangan zaman, semakin lama sangatlah sulit untuk menemukan pribadi-pribadi yang bersedia mengamalkan baktinya untuk menjadi guru tanpa dibarengi adanya tuntutan materi. Bagaimana pun, materi juga tak dapat dinafikan untuk menopang kebutuhan hidup guru. Tidaklah berlebihan jika pengabdian guru yang tanpa ambisi memperoleh kedudukan serta materi, kepadanya layaklah disebut pahlawan tanpa tanda jasa. Keadaan telah berubah, karena perubahan adalah sebuah keniscayaan. Pasca runtuhnya kekuasaan Orde Baru, terlihat gejala peningkatan minat masyarakat untuk menjajal peluang dunia kerja menjadi tenaga pendidik, berprofesi sebagai seorang guru.

Hal tersebut berbeda keadaannya, jika kita menengok pada kurun waktu 10–20 tahun ke belakang. Di mana, citra guru masih memiliki kesan sebagai satu profesi yang luhur, meski tetap marginal. Keluhuran dedikasi itu teralamatkan pada gaji guru yang sangat tidak sesuai dengan kebutuhan hidupnya. Kemarginalan itu berada pada popularitas guru sebagai profesi yang berada di bawah profesi mentereng lainnya, misalnya dokter. Maka tak heran jika ada seorang guru SD sepulang mengajar kemudian bekerja sambilan, ngojek. Penyanyi Iwan Fals pun pernah menggambarkannya pada lagu Oemar Bakri, ’’40 tahun mengabdi, memang makan ati!’’ Gambaran seperti itu, di masa kini hampir dapat dikatakan tidak ada lagi. Profesi guru sudah lepas dari kesan

kemarginalannya. Setiap tahun, deretan panjang pendaftar penerimaan CPNS guru semakin memanjang. Hal ini adalah fenomena yang baik. Bahwa kondisi tenaga pengajar di berbagai daerah memang belum mencukupi rasio kuota ideal. Maka meningkatnya minat para sarjana pada profesi guru memiliki harapan baru dalam mengisi kekosongan tenaga pengajar di daerah. Fenomena peningkatan minat profesi tenaga pendidik atau guru –di lain hal sebagai pemenuhan kebutuhan jumlah guru– perlu dicermati dalam hal: minat, motivasi, serta tujuan para calon pendidik generasi muda bangsa itu. Adalah lebih bijaksana jika profesi guru tidak dijadikan sebagai profesi untuk menumpuk materi an sich. Dan sepertinya perlu dibedakan, dipetakan, dan dipilah-pilah antara profesi guru sebagai bentuk profesionalisme kerja dengan profesi guru sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat. Kontekstualisasi dalam pembedaan itu memang sangat disadari bukanlah satu pekerjaan yang gampang. Akan tetapi usaha-usaha itu diperlukan untuk menghindari keterjebakan psikis profesionalisme kerja pada capaian hasilmateri semata. Karena sering dijumpai

di lapangan, beberapa guru mengajar di sekolah hanya sebagai rutinitas administratif kerja semata. Misalnya, seorang guru masuk dalam kelas kemudian memberikan materi pembelajaran seadanya, tanpa persiapan dan konsep layaknya silabus, RPP. Bahkan, miris jika seorang guru malah mangkir dari tugasnya lantaran harus memilih kerja sampingan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari. Memahami betapa pentingnya peran guru sebagai pilar membangun moral generasi muda bangsa, maka pribadi unggul pada idealisme guru dalam arti kemurnian pengabdian untuk mendidik adalah yang utama. Pemerintah yang dalam hal ini adalah sebagai penyelenggara pendidikan nasional, perlu lebih memperhatikan proses perekrutan tenaga guru tersebut dengan proses yang ketat dan juga transparan, misalnya menekankan aspek moralitas pada kompetensi karakter kepribadian. Untuk menghadapi penerimaan CPNS guru di tahun ini dan mendatang, pihak penyeleksi diharapkan mampu menjaring pribadi unggul calon guru yang dimaksud. Bukan hanya menerima deretan gelar dan kuantitas nilai ijazah saja, tanpa kualitas moral. (*)

ISI DI LUAR TANGGUNG JAWAB PERCETAKAN

TAJUK

Predikat Wajar SEMUA pemerintah daerah dipastikan sedang bekerja keras mengejar perolehan predikat wajar tanpa pengecualian (WTP). Itu terkait dengan pengelolaan keuangan dan aset daerah masing-masing. Terutama terhadap laporannya. Pertanggungjawaban anggaran Pemkot Bandarlampung untuk tahun anggaran 2011 misalnya, termasuk yang mendapatkan predikat patut WTP tersebut dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI. Kepala BPK RI Perwakilan Lampung Novy G.A. Pelenkahu mengatakan, penyerahan laporan hasil pemeriksaan atau LHP terhadap anggaran Pemkot Bandarlampung sesuai UU No. 18/2006 tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara. Pemkot Bandarlampung telah menyerahkan laporan anggarannya sebelum 31 Maret yang merupakan batas akhir penyerahan. Tak banyak kabupaten/kota yang menyerahkan sebelum tanggal batas akhir. Dan hal itu pun termasuk yang mendapatkan apresiasi lebih dari BPK RI. Kini, dengan predikat WTP yang telah diraih Pemkot Bandarlampung, pekerjaan rumah selanjutnya adalah mempertahankan bahkan meningkatkan prestasi ini. Tentunya, prestasi WTP jangan hanya sebatas dalam laporan di atas kertas melainkan juga perlu dibuktikan dalam implementasinya di lapangan melalui pelayanan publik serta transparansinya. (*)

Untuk Pemasaran Hubungi: Abdul Karim 0811790544/0721-7308309

Masriani

Jangan Ngebut MOHON pengendara mobil dan motor khususnya pegawai negeri sipil di Lampung Timur yang melintasi Jalan Sudirman agar pelan-pelan. Terima kasih. (082185501xxx)

Pasang CCTV

081540877339

Insentif RT

081379920333

Jika menemukan pelanggaran terhadap dua poin tersebut, silakan hubungi General Manager Purna Wirawan 0811799557

Untuk Iklan Hubungi: Desti : 0721 747 7369

SIM Keliling YTH. Kapolres Lampung Utara, mohon diadakan pelayanan pembuatan SIM keliling ke desa-desa secara bergiliran di setiap kecamatan. Seperti yang diterapkan Polres Lamsel. Terima kasih. (08127971xxx)

Wartawan Radar Lampung selalu dibekali kartu pers

Irwansa 08976161611 Taufik Wijaya 081379792432 Trufi Murdiani 0811795826 M. Agus Purnomo 082181825067

Marlinda

BILA kita mengamati penempatan U-turn di Bandarlampung, saat ini banyak yang ditutup dengan alasan karena menjadi penyebab kemacetan. Sedangkan pemerintah yang menutup tidak menyiapkan penggantinya. Padahal, menyiasati U-turn agar tidak terlalu mengganggu kendaraan di belakang kendaraan yang sedang memutar tidaklah begitu sulit. Kalau di negara maju, pada saat ada U-turn, bahu jalan melebar (dari misalnya 2 jalur menjadi 3 jalur, cukup untuk 3–5 mobil yang di belakangnya). Jadi, menyiasatinya dengan pembatas jalan yang pangkas menjadi tipis sepanjang untuk 5 unit mobil dan jalur kiri yang biasa buat parkir mobil dikosongkan untuk 5 mobil. Garis jalan di persempit, yang penting bisa untuk tiga jalur. Dengan begitu, walau sedikit lambat tapi tidak membuat macet. Seperti itulah U-turn yang ada di kota-kota besar dunia seperti San Fransisco dan New York. (Albert/081369144xxx)

merasa dirugikan. (081977956xxx)

Wartawan Radar Lampung tidak boleh menerima atau meminta sesuatu dari siapa pun dengan alasan apa pun.

Untuk Redaksi Hubungi: 082182145555 081927850700 081369525525 081272343123

Penempatan U-Turn

MOHON kepada pihak Telkom Kotabumi agar memasang close circuit television (CCTV) pada area pengguna jasa internet. Sebab, sudah dua kali terjadi aksi kriminal dengan kekerasan sehingga mengakibatkan luka tusuk ke korban. Kami juga memohon bagi warga Lampura agar waspada dan hati-hati. Sebab, tindak kriminal semakin hari semakin ganas dan brutal. Rasa aman sudah tidak ada lagi karena nyali untuk merazia keamanan di wilayah hukum Polres Lampura sangat minim. (081272066xxx)

Pembaca setia Radar Lampung, kami menerima saran dan kritik Anda Ary Mistanto Eko Nugroho Adi Pranoto Alam Islam

RUANG ini khusus bagi Anda yang berjiwa merdeka. Kirimkan apa pun pendapat Anda tentang apa saja. Baik berupa komentar, kritik, atau saran. Setiap pendapat yang masuk sedapat mungkin tidak akan diedit. Pendapat bisa dikirim lewat surat ke alamat redaksi, fax. di nomor (0721) 789752, e-mail: redaksi@ radarlampung.co.id atau radarlpg@indo.net.id. Sertakan identitas yang masih berlaku. Atau kirimkan Podium Rakyat Anda melalui SMS. Caranya, ketik: POD (Isi Podium). Contoh: POD Mohon pembangunan jalan. Lalu kirim ke No. Matrix: 08154056789. Podium melalui SMS diutamakan yang menyangkut persoalan-persoalan pelayanan publik.

Air Tak Mengalir KEPADA Pimpinan PDAM Way Rilau. Kenapa air di daerah Kemiling tepatnya Jalan Marga tidak mengalir sudah hampir empat pekan? Kami selaku pelanggan

TERIMA kasih atas perhatian Bupati Pesawaran. Kami atas nama ketua rukun tetangga (RT) khususnya Desa Sukaraja mengucapkan terima kasih yang telah mengupayakan pemberian dana penyelenggara

urusan pemerintahan desa (DPUD). Sebab, tidak sedikit jumlah ketua RT yang mencapai ribuan orang. Dan, itu menyita tidak sedikit anggaran kabupaten. Namun, bupati tetap peduli terhadap nasib kami para ketua RT. Walau APBD Pesawaran menggunakan peraturan bupati (perbup), kami tetap diperhatikan. Perhatian dan penghargaan ini akan menambah semangat dan kinerja kami sebagai aparat terdepan dalam melayani masyarakat. (Marzul/081272339xxx)

Tertibkan Parkir YTH. Wali Kota Bandarlampung, tolong tertibkan parkir kendaraan di Jalan Ratu Dipuncak yang sering mengganggu pengguna jalan lain. Sebab, banyak kendaraan diparkir di sepanjang jalan itu, apa lagi pada hari libur. Terima kasih. (082179869xxx)

Jangan Hanya Dipindahkan YTH. Wali Kota Bandarlampung, tolong pantau semua wilayah. Masih banyak sampah di siring di sejumlah lokasi. Jadi jangan hanya bisa memindahkan sampah dari jalan raya ke siring. Tapi harus diangkat dan dibuang. Terima kasih. (082179864xxx)

Kinerja Samsat PETUGAS Samsat Lamteng banyak yang indisipliner. Kami mengurus bea balik nama atau ganti BPKB sudah lima bulan namun belum selesai juga. Kami ingin tanyakan, apa saja kerja petugas di kantor samsat itu? (081369548xxx)


SABTU, 16 JUNI 2012

PENDIDIKAN

17

Cerdas Berkualitas

GERBANG UNILA

Al-Kautsar Juara Umum Bupati Cup

Rubrik kerja sama Radar Lampung dengan Universitas Lampung (Unila) ini khusus menyampaikan informasiinformasi penting di lingkungan Unila. Kirimkan saran dan kritik ke 081272349777 atau via Email humas@ unila.ac.id

BANDARLAMPUNG - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ke-33 Lampung Utara (Lampura), digelar festival drum band Bupati Cup I di Stadion Sukung, Kotabumi, Kamis (14/6). Keluar sebagai juara umum drum band Yayasan Al-Kautsar. Ketua Yayasan Al-Kautsar Ir. Abdurrahman Yunani mengatakan, pada perlombaan yang diikuti 30 grup, yang merupakan perwakilan seluruh kabupaten/kota di Lampung, Korps Drum Band Bahana Al-Kautsar meraih lima juara pada beberapa kategori. ’’Di antaranya kategori gitapati, paramanandi, analisa musik, auxiliary, dan marching maneuvering. Drum Band Bahana Al-Kautsar keluar sebagai juara umum setelah menyisihkan 32 tim dari kabupaten/kota lain dengan membawakan 2 lagu Lampung wajib, yaitu Dibingi dan Panglipandang,” paparnya. Abdurrahman menambahkan, sebanyak 40 personel klub Drum Band Bahana AlKautsar tersebut nantinya terus dibina, dalam hal ini dipersiapkan untuk mengikuti kejuaraan tingkat provinsi maupun nasional. (nur/c1/gus)

SUGENG P.H.

Studi Riset di Belanda FAKULTAS Pertanian Universitas Lampung (FP Unila) akan menjalin kerja sama dengan Mas Treat University di Belanda pada bidang riset tentang pertanian berkelanjutan dan studi lanjut untuk Pascasarjana FP Unila. Dekan FP Prof. Ir. Wan Abbas Zakaria memaparkan, pada program yang akan dijalin tersebut direncanakan dosen FP akan dikirim ke universitas di Belanda itu untuk mengajar pada bidang teknologi dan riset. Selain itu juga nantinya ada pertukaran dosen dan mahasiswa yang akan melakukan studi riset bersama. ’’Saat ini kami tengah mempersiapkannya sampai bulan Juli. Dimungkinkan pada awal September sudah mulai aktif,” ungkapnya. Wan Abbas menambahkan, dengan kerja sama ini diharapkan dapat saling menukar informasi maupun pengalaman mengenai topik di bidang riset dengan mendorong dosen untuk melanjutkan studi strata tiga (S3) di universitas tersebut. ’’Para dosen yang akan dikirim untuk mengajar teknologi dan riset itu yang memiliki kemampuan berbahasa Inggris serta keahlian khusus di bidang penelitian dan pendidikan bidang pertanian,” pungkasnya. (nur/c1/gus)

DISKUSI AJI

Pembelajaran Berbasis Pancasila DISKUSI pendidikan digelar di sekretariat Aliansi Jurnalis Independen (AJI) di Jl. Dr. Harun II Perumahan Taman Gading Jaya, Tanjungkarang Timur, kemarin membahas problem dan solusi pendidikan di Indonesia, terutama mata pelajaran Pendidikan Pancasila. Jiimy Paat dari Tim Sekolah Tanpa Batas memaparkan, pembelajaran Pendidikan Pancasila yang dahulunya sebagai mata pelajaran yang dapat membentuk karakter siswa menjadi berbudi pekerti baik dan santun, kini dirasakan tidak lagi memainkan peranannya. ’’Begitu banyaknya permasalahan mengenai mental dan moral yang jelek para siswa saat ini disebabkan mulai berkurangnya penekanan pembelajaran yang berasaskan Pancasila,” ungkap Jimmy. Dia menambahkan, kebanyakan pendidikan saat ini hanya menitikberatkan pada hasil akhirnya. Bukan mementingkan proses yang akhirnya membentuk para generasi muda yang ingin mendapatkan hasil belajar dengan cara yang instan. ’’Standar nilai untuk ujian nasional (UN) yang setiap tahunnya meningkat hanya menjadi beban bagi siswa. Pada akhirnya, siswa akan menghalakan segala cara untuk memperolehnya, tidak terkecuali dengan cara curang,” bebernya. (and/c1/gus)

FOTO WAHYU SYAIFULLAH

BEDA NASIB: Tampak potret suram kehidupan anak jalanan yang tidak mampu bersekolah. Berbeda nasibnya dengan anak-anak lain yang mampu melanjutkan pendidikan.

UN SD Lulus 100 Persen BANDARLAMPUNG – Hari ini (16/6), kelulusan ujian nasional (UN) SD dan sederajat tahun 2012 diumumkan. Data Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Lampung menyebutkan, jumlah peserta UN SD dan sederajat tahun pelajaran 2011-2012 sebanyak 154.373 siswa. Dari jumlah tersebut, dipastikan lulus 100 persen. Sekretaris Disdik Lampung Effendi Rachman memaparkan, dari data Disdik, siswa dengan nilai tertinggi berasal dari SDN 2 Pardasuka, Pringsewu, dengan nilai 28,90. Nilai tertinggi kedua masih diraih siswa di

sekolah yang sama dengan nilai 28,90. ’’Tertinggi ketiga dari SDN 2 Yapindo, Tulangbawang, dengan nilai 28,90. Untuk nilai tertinggi keempat diraih oleh siswa SD Kartika Tanjungkarang dengan nilai 28,80,” ungkap Effendi kemarin. Dia melanjutkan, nilai tertinggi siswa hampir sama, hanya selisih nol koma. ’’Ketiganya mempunyai nilai yang sama, sehingga tidak ada ranking, hanya peringkat satu sampai empat,” ungkapnya. Hasil kelulusan tersebut, imbuh Effendi, berdasarkan nilai siswa dengan jumlah nilai

UN ditambah nilai ujian sekolah. Mengenai daya tampung siswa SD yang akan melanjutkan ke SMP negeri, terangnya, hal itu dikembalikan ke masing-masing kabupaten/kota. ’’Provinsi tidak mempunyai sekolah. Untuk itu, kami serahkan ke sekolah masing-masing,” paparnya. Terpisah, Kabid Pendidikan Dasar Disdik Bandarlampung Tatang Setiadi mengungkapkan, peserta yang mengikuti UN SD di Bandarlampung sebanyak 17.452 orang. Dari jumlah itu dipastikan lulus 100 persen. (nur/c1/gus)

Praorientasi Smanda BANDARLAMPUNG - Sebanyak 288 siswa SMAN 2 (Smanda) Bandarlampung kemarin mengikuti praorientasi sekolah yang diselenggarakan di halaman sekolah setempat. Wakil Kepala Kesiswaan Smanda Darma Asmarawati mengatakan, praorientasi tersebut sengaja diselenggarakan oleh pihak sekolah sebelum mereka mengikuti masa orientasi sekolah (MOS) pada awal Juli mendatang. Menurut Darma, pada praorientasi tersebut, siswa akan dikenalkan dengan lingkungan di sekolah sebagai tempat baru. ’’Jika biasanya praorientasi ini dilaksanakan selama tiga hari, tahun ini kita persempit waktunya menjadi dua hari,” paparnya. Darma melanjutkan, pada praorientasi itu, sebanyak 25 ekstrakurikuler (ekskul) yang ada di sekolah tersebut menampilkan kebolehannya masing-masing. ’’Jika biasanya mereka menyosialisasikannya ke kelas masing-masing, untuk kali ini dibuat tampilan yang lebih menarik dengan pertunjukan dari setiap ekskul. Biarkan mereka yang akan menentukan pilihannya sendiri,” ujar dia seraya mengatakan, siswa baru Smanda terseleksi 288 orang dari 400 pendaftar, dan 14 siswa melalui jalur tidak mampu. (nur/c1/gus)


18

SABTU, 16 JUNI 2012

Ragam

Villa Pinang Jaya Residence

Cluster View Kota, Gratis Perlengkapan Rumah Sekkab Tinjau GOR Mini Pringsewu BANDARLAMPUNG – Bagi Anda yang masih mencari hunian berdesain minimalis modern dengan lokasi yang strategis plus panorama pemandangan Kota Bandarlampung, Villa Pinang Jaya Residence bisa menjadi solusi pilihan. Kini hunian satu pintu (kluster) dengan luas lahan 1,4 hektare ini pun tengah menggelar promo gratis perlengkapan isi rumah, seperti kursi tamu, air conditioner (AC), LCD TV, spring bed, kompor gas, mesin cuci, dan kulkas. CV Iraf Bangun Persada, pengembang hunian yang beralamatkan di Jl. Teuku Cik Ditiro No. 09, Kemiling, Bandarlampung (depan Pondok Pesantren Yamama), ini memiliki dua tipe. Yaitu tipe 40 (Dafio) dan tipe 55 (Irano). ’’Namun, ke depan bisa bertambah menjadi tipe 69 dan lainnya bergantung permintaan,” kata property business owner Villa Pinang Jaya Residence, Ir. Hi. Mariyanto, M.T., kepada Radar Lampung. Menurut dia, kluster Villa Pinang Jaya Residence sangat tepat dijadikan hunian tinggal keluarga Anda. Sebab, fasilitas hunian itu sangat baik dari kenyamanan, keamanan, dan keindahan. Kluster yang memiliki luas lahan 1,4 hektare ini akan dibangun 60 unit perumahan dan

4 unit ruko. Sedangkan yang terjual baru 13 unit terjual, sehingga masih ada kesempatan untuk warga Lampung bisa mendapatkan hunian yang diidam-idamkan. ’’Hunian ini baru, maka kami mencoba mengenalkan kepada

masyarakat Lampung dengan memberikan gratis tujuh item peralatan rumah tangga selama empat bulan. Yakni sejak 1 Juni– September 2012 bagi konsumen yang membeli hunian ini,” ujarnya. Jadi bukan hanya sekadar luasan lahan yang didapatkan konsumen, namun pemandangan

yang menjadi keunggulan ketika konsumen membeli hunian ini. Fasilitas yang ada, di antaranya jalan menuju perumahan yang juga sudah menggunakan aspal 9 m dan 7 m dengan lokasi masjid, tahan gem- pa, bebas banjir, serta sumur resapan air hujan sebanyak 10 titik agar air hujan tidak hilang. Untuk harga yang ditawarkan secara tunai dimulai dari Rp189 juta–Rp260 juta. Sedangkan untuk ruko dibanderol Rp348 juta. ’’Harga itu sudah termasuk akta jualbeli pemecahan hingga balik nama, sertifikat hak miliki (SHM), IMB, jaringan air bersih, biaya penyambungan listrik 1.300 watt, dan biaya desain rumah,” sebutnya. Jika konsumen membeli secara kredit, pihaknya juga siap melayani dengan DP minimal Rp28 juta dan maksimal Rp39 juta yang bisa diangsur tiga kali selama tiga bulan. Juga pemberian subsidi suku bunga KPR selama 15 tahun tetap tak berubah karena menggunakan Bank Muamalat. ’’Itu semua keuntungan yang didapatkan konsumen bila mengambil perumahan ini,” ungkapnya. (hyt/c2/dna)

FOTO HAYATULLAH

STRATEGIS: Kantor pemasaran Villa Pinang Jaya Residence di Jl. Teuku Cik Ditiro No. 09, Kemiling, Bandarlampung.

PRINGSEWU – Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Mini di Lapangan Kuncup Harapan, Kelurahan Pringsewu Barat, Pringsewu, memasuki tahap pengecoran sejak kemarin. Bahkan untuk menjamin kualitas pengerjaan, rekanan melakukan uji laboratorium beton. Hal ini terungkap ketika Sekkab Pringsewu Drs. Idrus Efendi didampingi Asisten I Firman Muntako, Asisten II Gatot Susilo, Kepala Bappeda Widijatno, serta anggota DPRD Zulmar dan Komite Pembangunan Imop Sutopo meninjau ke arena GOR Mini. Idrus Efendi meyakini jika pembangunan GOR selesai, akan menjadi magnet yang membawa pengaruh ikutan bagi perkembangan daerah. ’’Bayangkan bila selesai nanti, kegiatan olahraga terpusat di sini. Wilayah ini dan sekitarnya ikut berkembang,” ungkapnya. Selain untuk kegiatan olahraga, GOR Mini ini juga dapat digunakan kepentingan umum lainnya, termasuk resepsi atau kegiatan lainnya. Karena itu, pemkab akan memberikan saranaprasarana pendukung. Di antaranya dengan perapian dan pembuatan ring road di sekitar GOR. ’’Tanah di depan akan diratakan. Ini akan semakin mempercantik tampilan GOR,” ujarnya. Begitu juga dengan saluran drainase. Menurut Widijatno, drainase akan dibenahi, termasuk sarana pendukung lainnya. Sementara itu, konsultan pengawas GOR Mini, Sutikno, mengatakan bahwa dalam pengerjaannya, selain sarana olahraga, ada satu gudang dan ruangan lainnya untuk genset. Kemudian ada penambahan dua unit ruangan plus satu ruangan untuk musala. Di lantai dua memiliki tiga ruangan, yakni ruang kesekretariatan dan ketua. Juga kamar kecil plus aula untuk pertemuan. Sementara untuk lantai bawah ada lima ruangan. Proyek GOR Mini yang menelan anggaran Rp4,3 miliar dan bersumber dari APBN Kemenegpora itu ditargetkan tahun ini selesai. PT Berkah Cahya Mutiara dengan konsultan pengawas CV Den Mas juga melakukan uji laboratorium. (sag/c2/dna)


19

SABTU, 16 JUNI 2012

TEKA TEKI SILANG MENDATAR 1. 5. 7. 8. 9. 10. 11. 12. 15. 17. 18. 20. 23. 24. 26. 27. 28.

Alat pernapasan kita Cara membersihkan barang Nilai tertinggi atlet Serambi Tiga Tetampah; alat untuk menampi Non name (singkat) Bola Nomor Terbitan Secara; seperti Kembar; rangkap Jalan raya (Prancis) Awang-awang Sah; mendapat izin Lembaga tertinggi di negara kita Sebangsa anjing hutan

MENURUN 1. 2. 3. 4. 5. 6. 8. 13. 14. 16. 21. 22. 25.

Watak; karakter Bau yang harum Negara beribu kota Libanon Menggunakan (Inggris) Langgeng Rumah peribadatan Hindu Bali Sebuah negara tetangga kita Maklum; mengetahui Lebih kurang; ancer-ancer Tiruan bunyi dari ledakan besar Cela; hina Suku; golongan keturunan Serikat penerbit surat kabar

Ngakak Nama Hobi Musik SEORANG dosen bertanya kepada mahasiswanya yang sejak awal kelas selalu ribut sendiri. Dosen: Hei! Namamu siapa? Mahasiswa: Saya Hobi Musik, Pak. Dosen: Saya tanya nama, bukan hobi?!

Mahasiswa: Hobi Musik, Pak. Dosen: Namamu?! (marah). Mahasiswa: Iya, Pak. Nama saya Hobi Musik. Dosen: Oke... Hobimu apa? Mahasiswa: Eeee... Budi, Pak. Dosen: ????? (*)

Jawaban TTS, 15 Juni 2012


20

SABTU, 16 JUNI 2012

Sambut Ramadan, Hanya Membeli Kulkas BELANJA SPONTAN ALA ADAWIYAH

FOTO DINA PUSPASARI

KULKAS BARU: Adawiyah (berbaju pink) bersama putri dan cucunya berfoto di dekat kulkas yang menjadi pilihannya.

TIDAK seperti biasanya, peserta pada program Shopping Queen Radar Lampung For Her hanya membeli satu barang. Dra. Hj. Adawiyah, ratu belanja periode ke-36, ini hanya membeli satu unit kulkas satu pintu merek Panasonic. Salah satu guru SMAN 10 Bandarlampung ini membeli kulkas sebagai kenang-kenangan jika dirinya pernah menjadi pemenang undian dalam undian kerja sama Radar Lampung dan Chandra Superstore Tanjungkarang. ’’Apalagi mau menyambut Ramadan bulan depan. Kulkas baru untuk menyimpan buah dan minuman untuk berbuka puasa. Sedangkan kulkas lama yang sudah ada di rumah untuk menyimpan sayuran,” kata Adawiyah kepada wartawan koran ini di sela-sela berbelanja. Keputusan Adawiyah untuk membeli kulkas ini diambil kemarin. Setelah diumumkan sebagai pemenang pada Senin (11/6), Adawiyah memang tidak melakukan survei barang belanjaan di pusat perbelanjaan itu. ’’Saya barusan lihat (kulkas, Red). Rencananya memang dari rumah ingin mengambil kulkas saja,” ungkap

perempuan yang kemarin didampingi putri dan cucunya. Kulkas itu sendiri bernilai Rp1.499.000. Artinya, Adawiyah memiliki selisih belanja Rp499.000 dari voucher persembahan Chandra Superstore sebesar Rp1 juta. Selisih belanja itu ditanggung dirinya. Pada akhir acara, Adawiyah pun mengucapkan terima kasih kepada Radar Lampung dan Chandra Superstore. ’’Semoga Radar tambah jaya dan terus meradar di Lampung tercinta! Chandra juga bertambah ramai dan makin ramai,” harapnya. (dna/c2/dna)

FOTO DINA PUSPASARI

MENGECEK PRODUK: Adawiyah saat melihat-lihat kulkas yang akan dibelinya.


SABTU, 16 JUNI 2012

21

Bukan Sekadar Berita!

Utamakan Tenaga Honorer BANDARLAMPUNG – Tak hanya Pemerintah Kota Bandarlampung yang optimistis tahun ini bakal mendapat jatah penerimaan calon pegawai negeri sipil daerah (CPNSD). Kalangan DPRD setempat pun berpendapat sama. Karena itu, dewan mengingatkan pemkot untuk mengutamakan pengangkatan tenaga honorer, terutama bagi mereka yang sudah bekerja puluhan tahun. Ketua Komisi A DPRD Bandarlampung Wiyadi mengatakan, penambahan CPNSD sangat dibutuhkan. Apalagi melihat

Bersihkan Pesisir Sukaraja WILAYAH pesisir Sukaraja masih banyak sampah. Mohon tumpukan sampah dapat dibersihkan. Terima kasih. (085768137093)

jumlah PNS yang memasuki masa pensiun pada tahun 2010 dan 2011. ’’Jumlah PNS yang pensiun mencapai 700 orang. Jadi ya memang diperlukan untuk mengisi kekurangan tersebut,” ujarnya. Namun, menurut dia, dalam pengisian kekurangan formasi CPNSD yang dibutuhkan, hendaknya mengutamakan para pegawai honorer yang telah lama mengabdi untuk kota ini. ’’Terutama untuk tenaga-tenaga teknis. Utamakan mereka Baca UTAMAKAN Hal. 22

Bravo Pak Wali! PAK Wali harus tetap semangat untuk terus berbenah dengan menjaga kebersihan dan keindahan kota ini. Tidak usah dipedulikan predikat kota terkotor dari KLH karena kenyataannya tidak seperti itu. Bravo untuk Pak Wali beserta jajaran terkait! Terima kasih. (081957198456)

Usul Gerobak Sampah UNTUK masalah kebersihan, saya usul agar setiap tiga RT mempunyai gerobak sampah berikut petugasnya agar dapat mengambil sampah ke rumah-rumah warga. Dari gerobak itu baru dipindahkan ke truk. Seperti di kompleks perumahan, jangan dibuang atau diletakkan di pinggir jalan atau gang, sehingga tidak ada lagi kesan kumuh. Terima kasih. (081272222023)

FOTO YUSUF PRAYUDI IMAWAN

BUTUH BANTUAN: Jumenah (30), warga Jalan Wolter Monginsidi Gang M. Rahman, Durianpayung, Bandarlampung, yang mengidap tumor sejak Februari 2012 silam masih terbaring lemas. Ia belum bisa melanjutkan pengobatannya ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta lantaran terkendala biaya. (cw7/c1/fik)

Drainase Tidak Berfungsi

Minta Tambahan Tujuh Polsek Baru

MOHON drainase di depan PT Sucofindo sampai SPBU Garuntang diperbaiki karena sudah tidak berfungsi lagi. Airnya tergenang kotor sekali. Terima kasih. (081540810588)

BERUBAH STATUS:

Pekan Depan, Pemkot Kosongkan Ruko BANDARLAMPUNG – Gugatan yang dilayangkan para pedagang Pasar Panjang kepada Pemkot Bandarlampung berbuntut. Pemkot yang merasa selama ini telah berbaik hati, akan mengambil tindakan tegas mengosongkan ruko yang selama ini ditempati pedagang. Wali Kota Bandarlampung Herman H.N. mengatakan, ia telah memerintahkan Sekkot Badri Tamam untuk membuat tim khusus guna mengatasi permasalahan Pasar Panjang ini. ’’Pokoknya harus dikosongkan mana yang bermasalah,” tegasnya usai memberikan dana tunjangan kepada RT di SMKN 5 Sukabumi kemarin. BADRI TAMAM Ia mengatakan, apa yang dilakukan pedagang Pasar Panjang itu salah. ’’Ditambah lagi, mereka menggugat pemkot. Harusnya memang sudah menjadi kewajiban mereka membayar uang sewa kepada pemerintah kota atas ruko yang telah ditempati. Jika habis ya diperpanjang, jika masih ingin menempati. Tindakan mereka itu sudah merugikan masyarakat banyak,” ujarnya. Baca PEKAN Hal. 22

Karena belum ada kejelasan masalah lahan, status lima polsekta persiapan di Bandarlampung berubah menjadi subsektor polsekta. FOTO WAHYU SYAIFULLAH

BANDARLAMPUNG – Tahun ini, Pemerintah Kota Bandarlampung akan merealisasikan rencana pemekaran kecamatan dan kelurahan. Sebanyak 7 kecamatan dan 28 kelurahan akan dibentuk setelah raperda pemekaran wilayah diparipurnakan Kamis (14/6). Untuk itu, Wali Kota Bandarlampung Herman H.N. meminta nantinya ada penambahan tujuh polsek baru menyesuaikan jumlah kecamatan hasil pemekaran kelak.

Namun, harapan ini sepertinya bakal sedikit terkendala. Sebab saat ini beredar informasi bahwa Mabes Polri akan menurunkan status lima polsek persiapan di Bandarlampung, masing-masing Rajabasa, Tanjungsenang, Sukabumi, Tanjungkarang Pusat, dan Kemiling. Kelima polsek ini akan diubah statusnya menjadi posko pembantu. Hal ini dipicu belum adanya kejelasan tanah untuk kantor lima polsek tersebut. Baca MINTA Hal. 22

Melihat Komitmen IVS terhadap Pembangunan Masyarakat Indonesia

Kampanyekan Hidup Sehat hingga Global Warming Indonesian Vegetarian Society (IVS) atau Masyarakat Vegetarian Indonesia bukan hanya organisasi yang berisi orang-orang yang tidak memakan makanan hewani. Lebih dari itu, organisasi tersebut juga melakukan berbagai upaya untuk menyelamatkan kehidupan ini. Bagaimana upayanya? Laporan Nurlaila Yanti, BANDARLAMPUNG SUASANA berbeda begitu terasa ketika wartawan koran ini tiba di Balai Keratun, Bandar-

lampung, kemarin. Saat tiba di gedung yang berada di kompleks Pemprov Lampung ini, aneka penganan berbahan baku hayati yang biasa dikonsumsi para vegetarian terhampar. Di pintu masuk, para undangan juga langsung disambut oleh penerima tamu berseragam batik warna cokelat. Demikian pula ketika akan memasuki lift. ’’Silakan ke lantai tiga. Acara Rakernas VII IVS dilaksanakan di sana,’’ ungkap seorang lelaki berkulit putih kepada Radar Lampung. Sedikitnya ratusan peserta dari berbagai provinsi di Indonesia hadir dalam ekspo, seminar vegetarian,

serta Rakernas VII IVS yang dibuka Wakil Gubernur Lampung Ir. M.S. Joko Umar Said, M.M. tersebut. Kepada Radar Lampung, Head of IVS Dr. Susianto, M.K.M. menyebutkan bahwa agenda tersebut baru kali pertama dilaksanakan di Lampung. ’’Organisasi ini ada di Indonesia sejak Agustus 1998 dan berpusat di Jakarta. Serta berada di bawah naungan International Vegetarian Union (IVU) yang berpusat di London, Inggris,’’ katanya. Menurut dia, IVS dibentuk untuk mengajak masyarakat agar hidup bervegetarian, dengan pola

FOTO NURLAILA YANTI

Baca KAMPANYEKAN Hal. 22

PEDULI KESEHATAN: Wakil Gubernur Lampung Joko Umar Said saat menghadiri seminar vegetarian dan Rakernas VII IVS di Balai Keratun kemarin.


METROPOLIS

22 Utamakan... yang masih honorer,” tegasnya. Wiyadi menambahkan, DPRD juga akan mengupayakan agar kementerian dapat mengabulkan pengajuan Pemkot Bandarlampung. ’’Kami meminta kementerian turun langsung ke daerah. Untuk melihat fakta dan kondisi di lapangan secara riil. Ya bahwa kota ini memang masih membutuhkan banyak PNS,” tukas politisi PDIP itu. Ia juga meminta kementerian lebih arif dalam mengambil kebijakan. Sebab, menurutnya, tidak semua daerah yang dilarang menerima tenaga PNS baru. ’’Kami sangat optimistis pengajuan ini dikabulkan. Jika kita bisa memberikan info disertai data yang riil, maka kemungkinan kementerian dapat mempertimbangkan dan

SABTU, 16 JUNI 2012

Bukan Sekadar Berita! Minta...

Dari Hal. 21 mengabulkan. BKD harus memberikan info seakurat mungkin. Jangan mengada-ada. Oleh sebab itu, sangat penting adanya bank data pegawai,” ujarnya. Anggota DPRD lainnya, Benson Wertha, juga menilai penambahan CPNSD menjadi suatu hal yang tidak dapat ditawar. Apalagi Bandarlampung segera melakukan pemekaran kecamatan dan kelurahan, yang diperkirakan membutuhkan sekitar 200 tenaga. ’’Jadi cukup pantas jika pemkot kembali menjaring tenaga baru,” ucapnya. Jika kemudian tidak diizinkan, maka pemkot memang harus memutar otak untuk memaksimalkan tenaga yang ada untuk menempati berbagai posisi yang dibutuhkan. (eka/c1/fik)

STASIUN DIRUSAK: Salah seorang calon penumpang kereta api (KA) mengamuk dan melempar kaca Stasiun Tanjungkarang pukul 19.30 WIB tadi malam. Tindakan nekat itu dilakukan lantaran kesal karena sudah mengantre sejak siang, namun tidak juga mendapatkan tiket. Kepala Stasiun KA Tanjungkarang Samsul mengaku tak mengetahui pelaku perusakan tersebut karena setelah melakukan aksinya, pelaku langsung melarikan diri. ’’Mungkin itu salah satu masyarakat yang tak mengetahui ketentuan baru PT Kereta Api Indonesia yang menerapkan tidak ada lagi penjualan tiket kereta tanpa nomor tempat duduk,” ujarnya. (cw7)

FOTO YUSUF PRAYUDI IMAWAN

Kampanyekan... makan yang baik dan benar demi memperoleh kualitas hidup yang sehat, serta terhindar dari penyakit degeneratif. Susianto meneruskan, selain membudayakan pola hidup sehat dengan tidak mengonsumsi makanan hewani, IVS juga turut menjaga kelestarian lingkungan hidup serta mengurangi ancaman bencana alam dan malapetaka. Lebih jauh lagi, IVS juga berperan penting dalam mencegah global warming atau pemanasan global. Dilanjutkan, di Indonesia termasuk Lampung, IVS juga telah banyak menjalin kerja sama baik dengan pemda maupun institusi pendidikan. Yakni dalam rangka penanggulangan masalah kesehatan, gizi, dan lingkungan hidup. ’’Ini yang terkait Dinas Kesehatan, lingkungan hidup, dan pendidikan nasional, yang memang sudah bekerja sama dengan kami,” ungkap ahli gizi tersebut. Diuraikannya bahwa masyarakat Indonesia termasuk Lampung tidak hanya dihadapkan pada persoalan kurang gizi. Tetapi juga kelebihan gizi. ’’Anak-anak kita sudah lebih dari 11 persen mengalami obesitas karena kelebihan lemak dan protein,’’ ungkap dia. Penyebabnya, lanjut Susianto, pola makan masyarakat mulai mengalami pergeseran. ’’Kalau dahulu masyarakat kita lebih banyak mengonsumsi makanan yang berasal dari tumbuh-tumbuhan,

sekarang fast food dari Barat banyak dipilih oleh ibu-ibu yang diberikan kepada anak-anaknya. Padahal itu junk food yang tidak layak konsumsi,” tandasnya. Susianto juga menegaskan bahwa obesitas bukan hal yang baik. ’’Kalau dahulu orang tua bilang anak gendut itu sehat, itu tidak benar. Makanya kami, kalangan ahli gizi dan dokter anak Indonesia, terus menyosialisasikan bahwa gemuk itu ada ukurannya,” jelas ahli gizi dari Universitas Indonesia (UI) ini. Dia menerangkan, faktor kelebihan lemak dan protein juga bisa memberikan dampak negatif. Seperti menstruasi dini yang kerap dialami anak perempuan saat ini. ’’Sekarang tidak sedikit anak usia 8-9 tahun sudah menstruasi. Padahal, anak yang menstruasi di bawah usia 12 tahun berisiko terkena kanker rahim dan payudara lebih besar ketimbang anak perempuan yang menstruasi lebih dari 12 tahun,” ungkapnya. Hal tersebut, kata dia, karena pola makan fast food. ’’Ayam, daging, burger, dan segala macam itu yang asalnya dari peternakan disuntikkan hormon pertumbuhan. Dan faktor risiko tidak hilang begitu saja, tetapi masuk pada tubuh anak kita yang mengonsumsi makanan itu. Makanya banyak anak perempuan yang menstruasi dini, atau anak-anak yang mengalami obesitas. Tentu ini tidak bisa

Dari Hal. 21 dibiarkan,” ujarnya. Tidak hanya itu, kata dia, risiko tersebut juga bisa dialami oleh perempuan dengan percepatan menopause. Atau mengalami menopause di usia di bawah 40 tahun. ’’Dan mereka yang mengalami itu sangat berisiko terkena kanker payudara dan rahim,” tegas IVU Regional Coordinator for Asia Pacific ini. Dilanjutkannya, penyakit degeneratif yang tengah dihadapi masyarakat Indonesia juga seperti diabetes lebih gula lebih lemak. Kemudian obesitas lebih kalori lebih lemak, jantung, hipertensi, dan stroke. ’’Daging banyak kolesterol, banyak lemak jenuh. Sedangkan pada tumbuhan tidak ada kolesterol. Padahal, kolesterol menjadi penyebab utama penyakit jantung. Keuntungan kedua, daging tidak ada serat. Sedangkan tumbuhan ada dan itu mencegah obesitas, kanker, dan diabetes. Rata-rata protein hewani bersifat asam dan itu disukai oleh sel kanker. Sementara sayur bersifat basah dan tidak disukai sel kanker,’’ urainya dalam agenda yang akan dihelat hingga 17 Juni ini. Untuk itu, kata dia, vegetarian sangat baik dalam pencegahan berbagai penyakit. ’’Mari kita hidup sehat dengan melakukan vegetarian. Bukankah Rasul juga telah mengajarkan kepada kita melalui kebiasaannya memakan gandum dan kurma,” tukasnya. (c1/fik)

Hal ini dibenarkan Kapolresta Bandarlampung Kombes M. Nurochman. Menurutnya, baru-baru ini Mabes Polri tidak membolehkan lagi ada polsek berstatus persiapan. ’’Polsek persiapan itu sudah tidak ada lagi. Makanya kami waktu itu mengusulkan ke Mabes Polri untuk menjadikan lima polsekta persiapan menjadi polsekta definitif,” ungkap dia di mapolresta kemarin (15/6). Perwira menengah ini melanjutkan, untuk menjadikan polsekta persiapan menjadi polsekta definitif, pihaknya harus memenuhi beberapa persyaratan. ’’Syaratnya lumayan banyak. Saya lupa apa saja. Yang pasti, salah satu syaratnya sebuah polsekta harus memiliki tanah yang jelas dan bangunan atas nama Kepolisian Republik Indonesia, dan syarat itu yang belum kami penuhi sehingga belum diterima oleh Mabes Polri,” terangnya. Saat ini, jelas Nurochman, status lahan yang ditempati oleh kelima polsekta persiapan tersebut belum dimiliki oleh Polri sehingga mabes tidak menerima usulan dari Polresta Bandarlampung untuk mendefinitifkannya. ’’Sekarang ini tanah dan bangunan yang ditempati kelima polsekta persiapan itu bukan punya kami. Ada yang punya warga pribadi dan ada juga yang punya pemerintah. Dan sekarang kami akan koordinasi dengan pemkot untuk menghibahkan tanahnya agar polsekta dapat definitif,” ujarnya.

Pekan... Oleh sebab itu, wali kota kembali menyatakan tidak takut untuk bertindak tegas jika pedagang pun bersikap seperti ini. ’’Jadi Senin (18/6) tim sudah mulai turun ke lapangan untuk mengecek mana saja yang harus dikosongkan,” paparnya. Sementara, Badri Tamam membenarkan rencana pengosongan ruko di Pasar Panjang tersebut. ’’Itu kan milik pemerintah dan telah sesuai perundang-undangan yang berlaku. Jika pedagang ingin mengambil langkah hukum, maka sesuai aturan ya memang harus dikosongkan,” tegasnya. Senada dengan Herman H.N., Badri mengatakan, apa yang dilakukan pemkot merupakan langkah untuk mengamankan aset kota serta untuk masyarakat lainnya. ’’Seperti yang telah dinyatakan Pak Wali Kota bahwa mereka itu sudah merugikan masyarakat banyak. Uang yang mereka bayar itu bisa untuk kepentingan masyarakat lainnya. Kemudian, pengosongan ini pun hasil dari langkah mereka yang melakukan gugatan ke pengadilan,” terangnya.

Dari Hal. 21 Disinggung tentang kemungkinan jika syarat itu tidak terpe nuhi, mantan Kapolres Lampung Timur ini menyatakan akan tetap berstatus sebagai subsektor pol sekta masingmasing daerah. Menanggapi persoalan ini, Wali Kota Herman H.N. saat dikonfirmasi mengatakan belum mengetahui informasi adanya penurunan status lima polsek persiapan di wilayahnya tersebut. ’’Jika penurunan status itu dikarenakan masalah hibah tanah, maka segera kami lakukan hibah tanah untuk lima polsek yang ada,” tegasnya. Sebab, lanjut dia, saat ini pemkot tengah mengharapkan adanya penambahan polsek, bukan malah dikurangi. Lebih lanjut ia mengatakan segera melakukan pembahasan masalah ini bersama Sekkot dan jajaran serta pihak terkait lainnya. Sekretaris Kota Bandarlampung Badri Taman secara singkat pun mengatakan terkait hibah kantor dan lainnya saat ini masih dalam pembahasan. Menurutnya tidak akan terjadi penurunan status polsek persiapan tersebut. Sementara Ketua Pansus Pe mekaran Wilayah DPRD Bandar lampung Benson Wertha menga takan, pembangunan polsek se telah adanya pemekaran me mang hal yang harus juga dipi kirkan oleh pemerintah. Sebab, ke baradaan polsek sangat penting untuk menjamin keamanan daerah setempat. (yud/eka/c1/fik)

Dari Hal. 21 Badri melanjutkan, sebelum mengambil tindakan tegas pengosongan pasar minggu depan, pemkot telah empat kali melayangkan surat ke pedagang. Namun, respons yang diberikan pedagang justru tidak baik. Sementara itu, anggota DPRD Bandarlampung Benson Wertha mengatakan, pihaknya menginginkan segala sesuatu yang dilakukan pedagang maupun pemerintah di jalur damai. Sehingga tak menimbulkan ketidaknyamanan di salah satu pihak. Ia mengakui, permasalahan Pasar Panjang memang cukup kompleks. Sebab telah terjadi sejak beberapa tahun lalu. ’’Persoalan ini tak hentihentinya berlanjut. Selain banyak kepentingan, ada juga oknum yang memanfaatkan permasalahan ini. Apalagi ada laporan bahwa banyak pedagang yang sudah membayar, namun pemkot merasa tidak menerima bayaran tersebut, kemudian juga tidak masuk menjadi pendapatan mereka. Ini yang harus ditelusuri,” tukas politisi Partai Golkar itu. (eka/c1/fik)


METROPOLIS

SABTU, 16 JUNI 2012

23

Bukan Sekadar Berita!

Bentuk Pokja Ramadan BANDARLAMPUNG – DPRD Lampung mengambil langkah antisipatif kenaikan harga sembilan bahan pokok (sembako) jelang Ramadan tahun ini. Komisi II DPRD Lampung dalam waktu dekat berencana membentuk kelompok kerja (pokja). Rencana pembentukan pokja itu dirapatkan pekan depan. Hal tersebut dikatakan oleh Ketua Komisi II DPRD Lampung Ahmad Djunaidi Auly kemarin (15/6). ’’Intinya, kita akan melakukan pengawasan. Baik masalah distribusi maupun ketersediaan. Tujuannya agar ketika Ramadan dan Idul Fitri, konsumsinya bagus,’’

tutur legislator asal PKS itu. Nah, nantinya pokja akan lebih mendalami kondisi sembako di provinsi ini dengan menggandeng satuan kerja terkait. ’’Menurut saya bisa langsung membentuk pokja itu. Dan dalam hal ini akan berkoordinasi dengan satker terkait. Lalu kita evaluasi apa langkah mereka,’’ jelas Ahmad Djunaidi. Terpisah, Ketua DPRD Lampung Marwan Cik Asan menyatakan, fokus pengawasan dilakukan pada ketersediaan stok dan pengendalian harga. ’’Kalau bicara kenaikan harga, sebenarnya ketika ada isu kenaikan bahan bakar minyak, harga-harga itu sudah

cukup mahal. Nah, sekarang fokus kita bagaimana sepanjang Ramadan dan puasa stok sembako cukup,’’ ungkap dia. Salah satunya kenaikan sembako yang mengkhawatirkan adalah gula. Saat ini, menurut informasi yang diterima Marwan, harga gula mulai naik. ’’Ini harus diperhatikan, jangan sampai Lampung sebagai produsen gula malah nggak ada,’’ urai dia. Legislator asal Partai Demokrat itu menambahkan, pada Ramadan justru konsumsi warga menjadi bertambah. ’’Ini sebenarnya anomali. Pada bulan puasa konsumsi justru cenderung bertambah,’’ beber dia. (c3/wdi)

Gelar Penilaian Tahap III FOTO WAHYU SAIFULLAH

TUNGGU BANK DUNIA: Perbaikan Jalan Soekarno-Hatta (By Pass) saat ini tinggal menunggu kepastian jadwal pengerjaan dari Bank Dunia. Sebab, jalan tersebut merupakan salah satu urat nadi transportasi Sumatera.

Subsidi OTD Bertambah BANDARLAMPUNG – Ongkos transit daerah (OTD) jamaah haji Lampung 2012 mulai masuk pembahasan. Untuk tahun ini diperkirakan ada penambahan subsidi bagi para calon jamaah haji (CJH) Lampung. Dalam waktu dekat, Kementerian Agama Wilayah Lampung, Pemprov, dan Komisi V DPRD Lampung akan bertemu untuk menentukan besaran OTD 2012. ’’Rencananya dalam pekan depan kita rapat persiapan OTD,’’ beber Kepala Kemenag Kanwil Lampung Drs. Hi. Abdurrahman, MAg. di Balai Keratun kemarin (15/6). Menurut dia, ada kemungkinan pemprov memberikan subsidi Rp500 ribu untuk satu jamaah

haji. Angka tersebut naik 100 persen dari tahun lalu Rp250 ribu per jamaah. Pada sisi lain, subsidi dari pemerintah kabupaten/kota diproyeksikan tetap. Yakni Rp750 ribu per jamaah. ’’Diperkirakan tahun ini tak ada kenaikan OTD. Namun yang ada kenaikan subsidi dari pemprov,’’ jelas dia. Diketahui, tahun lalu disepakati besaran OTD Rp2.165.000. Dari jumlah tersebut pemprov memberikan subsidi Rp250 ribu. Sementara pemkab/pemkot menggelontorkan Rp750 ribu. Sisanya baru ditanggung CJH. Di samping OTD, pemerintah juga terus menggodok rencana pemberian makan bagi 6.500 jamaah haji Lampung. Pemprov

diketahui telah menggelar tender kedua katering haji 2012. Dalam spesifikasinya, perusahaan katering yang nantinya menangani konsumsi haji diharapkan bisa memberi makan para jamaah selama 23 hari. Direncanakan dalam sehari, para jamaah mendapat jatah makan dua kali. Menunya terdiri atas nasi dengan dua macam lauk pauk, satu sayur, satu buah segar, sambal, dan satu botol air mineral ukuran 500 ml. Nilai penawaran tender tersebut mencapai angka Rp10.465. 000.000. Pemprov juga telah menentukan nama calon pemenang tender ini. Untuk calon pemenang I yakni PT Basmah Berkah Utama. Pemenang II adalah PT Mulita

Mulia Makmur. Kedua perusahaan itu berkedudukan di Jakarta. ’’Untuk konsumsi ini kan kewenangan pemprov. Tapi koordinasi sudah kita lakukan,’’ ungkap Abdurrahman. Kemenag Kanwil Lampung terus mencari formulasi pendistribusian konsumsi kepada jamaah. ’’Mudah-mudahan nantinya pendistribusian itu bisa berjalan dengan baik dan lancar,’’ tukas dia. Diketahui, tahun ini kuota haji Lampung ditetapkan 6.282. Jumlah tersebut termasuk 42 petugas haji daerah. Kemenag kini tengah mengajukan penambahan kuota sebesar 30 ribu kepada pemerintah Arab Saudi. Namun, usulan penambahan tersebut masih belum disetujui. (c3/wdi)

BANDARLAMPUNG – Badan Pengelola Lingkungan Hidup (BPLH) Lampung terus mengawal program penilaian peringkat kinerja perusahaan (Proper). Kini dipastikan proper memasuki tahap III. Rencananya tahap III digelar terhitung 11 Juni–3 Agustus 2012. Dalam tahap III ini, ada 13 perusahaan lagi yang akan disurvei tim penilai proper. ’’Ya, kini sudah masuk ke tahap III penilaian. Itu ada 13 perusahaan yang saat ini disurvei,’’ ucap Kepala BPLH Lampung Setiato kemarin (15/6). Mantan Kadiskominfo Lampung itu menjelaskan, sebanyak

13 perusahaan yang dinilai dalam proper tahap III merupakan bagian dari total 37 perusahaan yang masuk dalam penilaian dan pengawasan proper. Menurut dia, nantinya tim dari pemerintah pusat juga akan turun mengawasi. ’’Nanti ada juga pengawasan dari pemerintah pusat,’’ beber dia. Ato –sapaan akrab Setiato– menjelaskan, proses pemeringkatan akan diberikan oleh pemerintah pusat. Dan, nantinya peringkat itu diakses setelah hasil proper diserahkan ke pemerintah pusat. Diketahui, proper yang digelar

BPLH Lampung berlangsung dalam beberapa tahap. Tahap I yang digelar 5 Maret–6 April 2012 sudah 10 perusahaan disurvei. Tahap II, 16 April–1 Juni sebanyak 14 perusahaan disurvei. Sejumlah perusahaan yang masuk dalam program proper dibagi berdasarkan tiga kategori jenis usaha. Yaitu sektor manufaktur, prasarana dan jasa, pertambangan energi dan migas, serta industri agro. Dari tiga kategori besar itu, sebanyak 30 perusahaan yang masuk proper berasal dari kategori jenis usaha Industri agro. (c3/wdi)


METROPOLIS

24

SABTU, 16 JUNI 2012

Bukan Sekadar Berita!

BANDARLAMPUNG EXPO 2012

Ajang Ekshibisi dan Promosi BANDARLAMPUNG – Gelaran Bandarlampung Expo 2012 yang bakal dilaksanakan di Lapangan Saburai, Enggal, pada 22-30 Juni, semakin dekat. Ajang yang dihelat dalam rangka memperingati Hut Ke-330 Kota Bandarlampung ini diharapkan mampu menjadi ajang promosi produk dan sosialisasi pembangunan. Menurut Hendra Gunawan selaku project manager Bandarlampung Expo 2012, pihaknya sengaja menggelar kegiatan itu bertepatan dengan liburan sekolah. Sehingga ajang ini sangat tepat menjadi salah satu alternatif tempat rekreasi keluarga, khususnya bagi warga yang ingin mencari suasana baru dan jenuh dengan hiburan yang ada sekarang. Dalam even yang rencananya dibuka langsung Wali Kota Bandarlampung Herman H.N. itu akan diisi berbagai hiburan, baik berupa game interaktif maupun live music dari genre yang berbeda setiap harinya. Tidak itu saja, para artis ibu kota juga telah disiapkan untuk menghibur para pengunjung dan peserta Bandarlampung Expo 2012. Para pengunjung juga akan dimanjakan dengan fasilitas dan hiburan yang disuguhkan dalam acara terbesar di Bandarlampung ini. Setiap harinya, Bandarlampung Expo 2012 akan menggelar beberapa even berbeda mulai otomotif, agrifestival, bazar makanan, pameran telekomunikasi dan teknologi, peluncuran produk, promosi produk, hingga peragaan busana. ’’Para pengunjung hanya akan dikenakan biaya masuk sebesar Rp5 ribu yang berlaku setiap hari, baik weekend maupun hari reguler. Dengan tiket itu, setiap pengunjung berhak mendapatkan diskon spesial setiap melakukan transaksi selama even berlangsung. Pengunjung memiliki kesempatan memenangkan hadiah menarik karena tiket akan kami undi untuk menentukan pemenang,” urainya. Diketahui, sejauh ini persiapan pelaksanaan Bandarlampung Expo 2012 telah mencapai 90 persen. Panitia optimistis H-7, peserta pengisi acara dan stan sudah terisi 100 persen. Pada tahun ini, even itu akan lebih spektakuler. Panitia penyelenggara berjanji memberi kejutan dengan penampilan berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Perubahan ini mulai tampilan stan yang sudah tidak menggunakan tenda konvensional lagi, termasuk pula isi acara yang dikemas secara apik dan berkelas. (rls/c1/fik)

PERCANTIK ADIPURA: Dalam rangka Bulan Bakti Pelayanan Prima dalam Operasi Simpatik Krakatau 2012, Direktorat Lalu Lintas bersama Direktorat Shabara Polda Lampung melakukan kegiatan pembersihan Tugu Bundaran Adipura yang berada di pusat Kota Bandarlampung kemarin (15/6). Kegiatan ini juga diwarnai pengecatan trotoar di sepanjang Bundaran Adipura. Hebatnya, pengecatan langsung dilakukan jajaran petinggi Ditlantas dan Ditsabhara Polda Lampung. (yud/c1/fik) FOTO IST

#klubnonton Tayangkan Film Pendek Bermutu BANDARLAMPUNG - Penantian pencinta film Bandarlampung untuk dapat menyaksikan film-film pendek bermutu berakhir. Mulai Juni 2012 ini diadakan acara screening film-film pendek secara rutin setiap bulan. Acara bertajuk #klubnonton itu bakal diadakan pada pekan kedua setiap bulan. Dalam acara ini, para movie lovers –sebutan bagi penikmat film– bisa menonton film-film bagus dari sejumlah sineas lokal dan nasional. ’’Selain mendapatkan pencerahan dengan menyaksikan film bagus, diharapkan tercipta obrolan informal untuk berbagi informasi antarsineas dan pencinta film,” kata Founder Zoomfilmlampung dot com, Aji Aditya, dalam siaran persnya kemarin. Ia menguraikan, edisi perdana #klubnonton diadakan pada 16 Juni

mendatang. Acara ini diselenggarakan di salah satu kafe di Bandarlampung, yaitu Cafe Corner 12 di Jalan Way Ngarip, Pahoman. Aji mengatakan, alasan utama acara ini diadakan di kafe sebenarnya ingin menciptakan suasana yang kondusif, cair, dan informal untuk membangun apresiasi yang baik terhadap sebuah film yang bagus. ’’Hal ini hanya bisa diwujudkan apabila diadakan di sebuah tempat nongkrong. Kenapa tidak di kampus? Simpel saja, kami ingin membangun apresiasi tersebut pada kalangan masyarakat yang lebih beragam,” kata dia. Aji mengatakan, #klubnonton menjadi istimewa karena merupakan satu-satunya ajang pemutaran film berkualitas dan menghibur di

Bandarlampung yang gratis. Dan semua film yang diputar mendapat izin resmi dari si pembuat untuk diputar. Beberapa film yang diputar buatan anak Lampung. Namun, yang dikedepankan dalam pengategorian film yang diputar adalah bagaimana film ini bisa menghibur, sekaligus mencerahkan. ’’Ya paling tidak dibuat dengan standar yang benar lah. Nah ada beberapa karya sineas Lampung yang kita anggap layak diputar, kita putar,” kata dia. Beberapa karya anak Lampung seperti Danar Yudhistira dari Bandarlampung, Ahmad Suhardi (Lampung Selatan), dan Muslim Wildan (Lampung Utara) sudah masuk daftar tunggu untuk diputar. Selain itu, beberapa sineas dari Bandung dan Jakarta juga sudah menyatakan

kesetujuan mereka untuk memutarkan filmnya di acara ini. Di antaranya Satria Adhiyasa, Destri Tsuraya Istiqamah, pemenang Festival Film Solo Miftakhatun dan Eka dari Purbalingga, Joko Anwar, Ifa Isfansyah, dan BW Purwanegara. Untuk #klubnonton edisi pertama yang berlangsung hari ini, film yang diputar yaitu Durable Love karya Joko Anwar, Pancasila Biru karya Danar Yudhistira –pemenang Film Terbaik Festival Film Indie Darmajaya 2011, Jatisari First Blood Reloaded Karya Ahmad Suhardi –pemenang Film Terbaik Festival Film Indie Darmajaya 2012, Mengejar Air karya Muslim Wildan –Film Terfavorit Festival Film Indie Darmajaya 2012, dan terakhir Jupe karya Sammaria Simanjuntak. (dna/c1/fik)

PPPA Daqu Tawarkan Solusi Hidup BANDARLAMPUNG – Jika Anda tengah terlilit persoalan hidup, ada baiknya mengikuti Majelis Konseling Akbar di Pesantren Tahfidz Daarul Quran (Daqu) Tegineneng, Pesawaran, hari ini. Kegiatan yang diselenggarakan Program Pembibitan Penghafal Alquran (PPPA) Daqu Lampung ini akan dibimbing oleh Dewan Syariah PPPA Daqu K.H. Ahmad Kosasih dan Ustad Anwar Sani selaku ketua Yayasan Daarul Quran Nusantara. ’’Kami mengundang masyarakat untuk menemukan solusi atas persoalan hidup yang membelit seperti utang, jodoh, sakit, keturunan yang tak kunjung hadir, dan sebagainya di acara ini,” kata M. Faruqi, supervisor PPPA Daarul Quran Lampung, melalui rilisnya kemarin. Faruqi mengatakan, kegiatan massal ini juga menandai beroperasinya Ponpes Tahfidz Daarul Quran yang terletak di Jalan Raya MasgarTegineneng, Dusun Kelapa Dua Masgar, Desa Kotaagung, Kecamatan Tegineneng, Pesawaran. ’’Melalui Konseling Akbar yang merupakan persembahan khas Daarul Quran ini, kami membantu masyarakat untuk menemukan pemecahan atas persoalan dan hajat hidup yang belum terkabul. Semoga warga Lampung juga mendapatkan jalan keluar dari belitan permasalahan hidup sebagaimana jamaah konseling di berbagai tempat lain,” ujarnya. Selain identifikasi masalah, para pembimbing Konseling Akbar juga akan memberikan tips-tips untuk keluar dari jeratan problematika hidup. ’’Yang jelas, solusi yang ditawarkan dalam majelis ini bukanlah solusi instan,” tegasnya. Para pembimbing juga akan mengemukakan testimoni orang-orang yang sukses mengatasi masalah dengan menerapkan jurus-jurus yang mereka dapatkan dari Majelis Konseling PPPA Daqu. Misalnya bagaimana keluar dari lilitan utang yang nyaris tak mungkin terbayar; menghadirkan jodoh yang hampir tiada harapan untuk datang, juga mewujudkan impian ke tanah suci yang semula dianggap sekadar mimpi. Menurut Faruqi, sudah banyak yang menyatakan akan hadir dalam kegiatan bebas biaya ini. ’’Insya Allah, Majelis Konseling Akbar akan dihadiri jamaah dari kalangan pengusaha, karyawan, majelis taklim, kelompok pengajian, dan tokoh masyarakat,” pungkasnya. (rls/c1/fik)


METROPOLIS SABTU, 16 JUNI 2012

25

Bukan Sekadar Berita

Pakai Ineks, Dua Wanita Dibekuk

Bocah Tewas di Kubangan Air BANDARLAMPUNG – Akibat bermain di kubangan penampungan air yang tidak ditutup, Neneng Andriyani (7) tewas tenggelam dekat rumahnya sekitar pukul 11.00 kemarin. Padahal, Neneng dan orang tuanya baru sehari mengontrak di Perumahan Jati Rahayu RT 03 Lingkungan II, Campangraya, Tanjungkarang Timur. Menurut Uming, ayah korban, kejadian tersebut terjadi saat Neneng sedang mandi di pinggiran kubangan yang kedalamannya mencapai 4 meter. ’’Neneng memang biasa bermain di sekitar kubangan itu,’’ jelas lelaki yang kesehariannya bekerja sebagai buruh bangunan itu. Jenazah bocah malang ini ditemukan Erma (30), ibu korban; paman korban; dan warga sehabis salat Jumat sekitar pukul 12.30 WIB. ’’Saat kejadian itu saya sedang memperbaiki sumur, dan istri saya mencari Neneng untuk disuruh makan karena sampai siang belum pulang,’’ terang Uming. Karena tidak juga menemukan keberadaan Neneng, akhirnya Erma dibantu warga mencarinya. Neneng yang saat bermain mengenakan kaus dan celana merah itu ditemukan warga di kubangan penampungan air yang luasnya mencapai 10 x 10 meter tersebut. (cw7/c3/gus)

FOTO WAHYU SYAIFULLAH

DITANGKAP: Dua pemakai narkoba jenis ekstasi yakni DH dan RN hanya tertunduk saat ekspose narkoba di Polresta Bandarlampung kemarin.

Mantan Direktur Dipolisikan BANDARLAMPUNG – Setelah berurusan dengan hukum dan terkait kasus perbankan, mantan Direktur Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Tripanca Setiadana Sud (73), Kamis (14/6), dilaporkan ke Polresta Bandarlampung dengan dugaan kasus pencabulan. Adapun pelapor adalah Hayadi dan Ida, pasangan suami-istri, warga Kemiling, Bandarlampung. Orang tua dari sebut saja Bunga (5) melaporkan Sud dengan nomor laporan TBL/B-1/2618/VI/2012/ LPG/RESTA BALAM. Sud diduga telah dua kali mencabuli Bunga sekitar pukul 17.00 WIB Kamis (14/6). Menurut Ida, kalau dirinya sangat tidak terima atas apa yang telah dilakukan Sud terhadap anaknya. ’’Saya tidak terima anak

saya digituin. Padahal, kakek itu (Sud, Red) kenal baik dengan keluarga kami. Tapi kenapa berbuat jahat terhadap anak saya,’’ ucap Ida saat ditemui di kediamannya kemarin (15/6). Diceritakan Ida, pencabulan tersebut terjadi pada saat korban sedang bermain sepeda di depan rumah Sud. Lalu diajak masuk ke dalam rumah. Korban, menurut Ida, lalu didudukkan di atas kasur yang ada di ruang tengah, lalu korban dicabuli. Tidak sampai di situ. Korban yang ingin pulang dipanggil dan kembali dicabuli untuk kali keduanya. Sementara Bunga saat ditemui Radar Lampung kemarin masih shock. Bocah lugu ini menuturkan, kalau dirinya dipanggil

lalu dicabuli Sud. ’’Kakek jahat, aku diduduki dan celanaku dipelorotin,’’ beber siswi TK ini seraya mengatakan Sud mengiming-ngimingi korban dengan uang Rp7.000 untuk tutup mulut. ’’Kakek ngasih aku duit Rp7 ribu. Aku disuruh jangan bilang ke ayah,’’ ucapnya. Kasus dugaan pencabulan ini awalnya diketahui kakak perempuan korban yang masih berusia 11 tahun. Ia menanyakan adiknya mendapatkan uang dari siapa. Dan dari sinilah, tindakan tidak senonoh tersebut terungkap. Ia lalu memberitahu kedua orang tuanya. Lalu orang tua korban lapor polisi. Sementara itu, upaya wartawan koran

ini untuk menemui Sud di kediamannya kemarin untuk konfirmasi tidak membuahkan hasil. Terlapor yang pernah dipenjara tiga tahun karena kasus Tripanca tersebut tidak di rumah. ’’Bapak tidak ada di rumah. Kembali lagi nanti saja,’’ urai salah seorang pembantu di rumah Sud yang tidak mau disebutkan namanya. Sementara Kapolresta Bandarlampung Kombespol M. Nurochman ditemui di mapolresta kemarin membenarkan laporan tersebut. Ia mengatakan akan melakukan penyelidikan. ’’Saat ini orang tua korban masih menyelesaikan proses laporan. Jika sudah selesai segera kita tindak lanjuti,’’ paparnya. (and/c3/gus)

BANDARLAMPUNG – Satnarkoba Polresta Bandarlampung membekuk dua wanita sebagai pemakai narkotika jenis pil ekstasi atau ineks. Sementara pemasok barang haram itu masih dalam pengejaran polisi. Dua pemakai itu yakni DH (16), siswi salah satu sekolah swasta di Bandarlampung, dan RN (20), mahasiswi salah satu perguruan tinggi swasta. Kasatnarkoba Polresta Bandarlampung Kompol Sunaryoto dalam ekspose di mapolresta kemarin mengatakan, penangkapan mereka berawal dari tertangkapnya DH di tempat tinggalnya, yakni sebuah kos-kosan di Jalan Pulau Morotai, Sukarame, Bandarlampung, Jumat (8/6) sekitar pukul 03.00 WIB. ’’Sebelumnya kami mendapat informasi kalau di kos-kosan itu ada yang memakai narkoba. Setelah itu, kami melakukan penyelidikan dengan menggerebek tempat tersebut,’’ ungkapnya. Saat digerebek, lanjut Sunaryoto, tersangka yang sedang berada di kamar tidak mengetahui kalau anggota polisi akan menggeledah kamarnya. Tersangka berusaha menghindari anggota untuk tidak menggeledah kamarnya. ’’Tapi kami tetap menggeledahnya. Ternyata benar, kami

mendapatkan setengah butir pil ekstasi warna merah jambu disimpan di kotak jam yang diletakkan di atas meja,’’ bebernya. Dari hasil pemeriksaan terhadap DH, sambung Sunaryoto, barang haram tersebut didapat dari rekannya RN seharga Rp180 ribu per butir. Di mana, setengah butirnya telah dipakai tersangka, Minggu (3/6), di Central Stage (CS) Novotel, Bandarlampung. ’’Kami langsung mencari keberadaan RN yang menurut DH rumahnya tak jauh dari tempat dia tinggal. Setelah kami lacak, kami mengamankan pelaku RN tak jauh dari tempat kos DH,’’ jelasnya. Setelah diinterogasi, imbuh Sunaryoto, RN mengakui kalau barang haram yang dimiliki DH berasal dari dirinya dan didapat dari rekannya RB yang masih buron. Sementara, menurut pengakuan DH, dirinya mengonsumsi ekstasi tersebut dikarenakan sedang mengalami stres untuk menghilangkan rasa gelisahnya. ’’Saya pakai itu kalau lagi ada masalah saja. Kalau lagi stres, saya pakai itu dan pergi ke CS,’’ bilang dia. Akibat dari perbuatannya, kedua tersangka terancam hukuman pidana minimal empat tahun penjara. (yud/c3/gus)

SAYEMBARA DALAM rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-66 Bhayangkara, Direktorat Lalu Lintas Polda Lampung bekerja sama dengan harian Radar Lampung menggelar sayembara. Dengan hadiah, satu unit motor bagi siapa saja yang berkendara lengkap sesuai dengan UU No. 22/2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. Foto yang diterbitkan masuk dalam nominasi di mana nantinya dipilih menjadi pemenang. Foto ini dibidik di Jl. Teuku Umar, Kedaton, kemarin.


26

Naik Kelas Nggak Ya Gue? HARI sangat mendebarkan buat siswa yang menanti pembagian rapor kenaikan kelas. Kira-kira naik nggak ya? Bicara masalah rapor, merupakan buku yang berisi nilai kepandaian dan prestasi belajar murid di sekolah. Rapor berfungsi sebagai laporan guru kepada orang tua atau wali murid. Wah, dalam konteks ini, X-readers yang menanti pembagian rapor pasti waswas ortu bakalan marah ketika tahu nilai rapornya ada angka merah dan dinyatakan tidak naik kelas! X-presi bakalan mengupas abis segala reaksi dan perasaan menanti pembagian rapor. Seperti apa ya harapan dan rasa waswas X-readers mengenai isi rapornya? Simak langsung aja beberapa komentar dari narasumber yang terjaring kru X-presi! Lutfi Kusuma Wardani, siswi SMA Yadika Natar, Lampung Selatan, ini mengaku sangat deg-degan sekali menunggu pembagian rapor. Doi takut banget nilai dalam rapornya nggak memuaskan. ’’Gue takutlah kalo sampe nilai gue ada yang ancur! Padahal persiapan gue buat ulangan kemaren kan udah ekstra banget. Nggak terima kalau nilainya nggak memuaskan!” ujar siswi kelas XI IPA 1 ini. Berbeda dengan Lutfi. Nopa Mayangsari, siswi SMKN 1 Bandarlampung, nggak begitu deg-degan amat dengan segala nilai yang didapat dalam rapornya. Katanya, isi rapor nggak begitu penting. Terpenting itu ilmu yang didapat selama kita sekolah. ’’Nilai bagi gue nggak terlalu penting. Gue sih yakin bakalan dapet nilai yang memuaskan. Soalnya, gue punya trik sendiri buat belajar saat ngadepin ulangan kemarin,” ucapnya. Dara manis ini pun menambahkan, ketika nilai rapor yang didapat baik ataupun jelek, tetep harus bersyukur dan semangat untuk memperbaikinya. ’’Kalau hasilnya tidak memuaskan, saran gue jangan putus asa. Kalau nggak naik kelas, jangan salahin orang lain! Tapi, salahin diri sendiri. Kurang di mananya mesti kita perbaiki dan ubah sifat malas kita untuk belajar,” ungkap Nopa. Bener banget tuh X-readers apa yang dikatakan Nopa! Kenapa ya kegagalan nggak naik kelas selalu dinodai dengan pindah sekolah? Padahal untuk pindah sekolah juga butuh biaya. Biayanya pun juga lumayan besar. Kasihankan ortu kalau mesti mengocek kantong terus demi memenuhi kemauan kita. ’’Masalah pindah sekolah mah udah nggak asing lagi. Nggak ngerti ini sistem pendidikan zaman sekarang. Di mana sekolah A mengatakan siswanya tidak naik, ketika pindah sekolah B, tahu-tahu naik kelas. Kenapa ya? Gue juga bingung!” tanya Ratna Sari. Kru X-presi selalu mendoakan yang terbaik buat pelajar se-Lampung yang menanti pembagian rapor. Semoga perjuangan belajar untuk menempuh pendidikan, baik SD, SMP, dan SMA sederajat berbuah manis serta dapat membahagiakan ortu! Keep spirit, friends! (irfa)

SABTU, 16 JUNI 2012

REKHA RADIKA SARLI Siswi SMA Perintis 1 Bandarlampung

Dag...Dig...Dug... HIP-HIP horeeee!!! Itu teriakan yang bakal gue ucapin kalo gue naik kelas. Dag..dig...dug...banget nih perasaan gue nunggu hasil dari belajar semester kemarin. Seneng banget rasanya kalau nilai di rapor gue oke-oke semua. Pastinya, ortu bangga banget punya anak kayak gue. He...he... Bicara masalah rapor, ada waktu yang paling sulit gue alami. Ketika itu harus memilih jurusan IPA atau IPS. Karena di satu sisi, gue nggak terlalu demen banget dengan yang namanya pelajaran yang berbau ilmu pengetahuan alam (IPA). Sebab, otak gue lebih nyangkut di ilmu sosial tuh. Ada satu hal yang buat gue mau masuk IPA. Yakni nggak mau pisah dengan sahabat gue dari SMP, Ulfa namanya. Alhasil, keinginan masuk IPA bersama Ulfa nggak kesampean. Nilai rapor gue nggak memenuhi kriteria untuk masuk jurusan IPA. Dari kejadian itu, gue selalu mengambil pelajaran dari pengalaman belajar gue yang serba setengah. Ternyata nilai merupakan sebuah ukuran terhadap belajar gue selama ini. Untuk dapat nilai yang bagus, pasti ekstra banget belajarnya. Kalau dapat nilai kecil lagi, pasti ortu gue bakalan marah besar dan dapat hukuman tentunya. Bisa jadi nggak dikasih uang jajan ataupun dilarang keluar rumah. Apa pun hasilnya ketika rapor dibagikan, gue tetep bersukur. Hasil gue selama satu semester ini, perjuangan yang sungguh luar biasa. Jelas, gue pasti naik kelas. Kalau nggak naik, wah sungguh terlalu! (agnes/irfa)

Supaya Naik Kelas 1.

Masuk ke dalam kelas minimal 90% dari seluruh total jam masuk sekolah tiap semester. 2. Mengikuti ulangan, tes, atau kuis dari guru. 3. Apabila Anda tidak dapat mengikuti ulangan, tes, atau kuis, maka segera temui guru mata pelajaran yang bersangkutan untuk susulan. 4. Pastikan Anda mengikuti setidaknya satu kegiatan ekstra untuk kelas I, II, III, IV, V, VII, VII, X, dan XI. Nilai ekstrakurikuler akan sangat penting bagi masa depan Anda kelak. 5. Tanyakan kepada bapak/ibu guru nilai Anda. Sudah mencapai KKM atau belum? 6. Bertingkah laku yang sopan, hospitality, honour, dan responsibility. 7. Bersosialisasilah dengan teman. 10. Berdoa kepada Tuhan setiap saat di dalam hati atau terucap atas semua nikmat yang didapat. 12. Belajar, belajar, dan belajar! Buatlah jadwal mandiri belajar di rumah. 13. Nonton TV usahakan memilih yang menambah daya nalar Anda, jangan yang mengurangi konsentrasi belajar Anda! (*)


LAMPUNG RAYA

SABTU, 16 JUNI 2012

Tim...

Dari Hal. 28

Keluarga (UP2K) Desa Sumberagung. Dalam Lomba Desa Tingkat Provinsi Lampung itu, setidaknya ada delapan indikator penilaian. Yakni pendidikan masyarakat; kesehatan masyarakat; ekonomi masyarakat; ketenteraman dan ketertiban masyarakat; partisipasi masyarakat; pemerintahan desa; keberadaan lembaga kemasyarakatan dan pemberdayaan; serta kesejahteraan keluarga PKK. Eki Setyanto mengatakan, dalam pelaksanaan Lomba Desa Tingkat Provinsi Lampung, Pemkab Lamsel telah melakukan berbagai tahapan program kegiatan. Di antaranya melaksanakan Lomba Desa Tingkat Kabupaten Lamsel dengan sasaran penilaian hasil pembangunan selama dua tahun berjalan. ’’Dalam penilaian Lomba Desa Tingkat Kabupaten Lamsel, 17 desa di 17 kecamatan yang mengikuti lomba desa. Desa Sumberagung sebagai pemenangnya untuk maju pada Lomba Desa Tingkat Provinsi Lampung,” kata Eki Setyanto kemarin. Ketua DPC Partai Demokrat Lamsel itu menjelaskan, lomba desa ini merupakan salah satu upaya pembinaan pembangunan masyarakat. Karena itu, pemkab memberikan apresiasi dan rasa bangga kepada seluruh masyarakat Desa Sumberagung yang memiliki luas wilayah 311,75 hektare yang mayoritas pekerjaannya sebagai petani. ’’Di samping itu, hubungan antarmasyarakat juga berjalan penuh rasa persaudaraan dan kekeluargaan,” ujarnya. Ia berharap Desa Sumberagung dapat meraih predikat juara dan mewakili Lampung maju ke tingkat nasional. ’’Dengan adanya penilaian ini, akan dijadikan barometer pelaksanaan kegiatan pembangunan di desa itu. Selain itu, keberhasilan yang diraih dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan,” ungkapnya. (c2/adi)

Lamsel...

27

Bukan Sekadar Berita!

Dari Hal. 28

Kepala Bagian Humas dan Protokol Pemkab Lamsel Edy Firnandi, M.Si. mengatakan, penyampaian LHP atas LKPD 2011 adalah untuk memenuhi ketentuan UU No. 17/2003 tentang Keuangan Negara; UU No. 1/2004 tentang Perbendaharaan Negara; UU No. 15/2004 tentang Pemeriksaan Pengelolaan dan Tanggung Jawab Keuangan Negara; serta UU No. 15/2006 tentang BPK. ’’Beberapa catatan yang memberikan poin tersendiri atas audit terhadap LKP Pemkab Lamsel, di antaranya penyusunan laporan keuangan yang sesuai standar akuntansi pemerintah (SAP) dan ketepatan waktu penyampaian laporan keuangan,” ujar Edy. Sebagai salah satu kabupaten tertua di Lampung, lanjut Edy, banyak permasalahan dan kendala yang dihadapi pemerintah. Namun, dengan opini WTP yang diperoleh Pemkab Lamsel akan menjadikan semangat dan motivasi dalam penyelenggaraan pemerintahan, khususnya pengelolaan keuangan daerah, untuk lebih baik lagi pada tahun mendatang. Ini agar predikat WTP tetap bisa dipertahankan. ’’Atas nama Pemkab Lamsel, kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh komponen masyarakat yang telah membantu menyukseskan penyelenggaraan pemerintahan di kabupaten ini,” ungkap Edy. (dur/c2/adi)

Pemprov... dukungan dari kabupaten hasil pemekarannya,” katanya. Sementara itu, Bupati Lampura Zainal Abidin mengatakan bahwa Lampura sebelumnya merupakan kabupaten terluas di Provinsi Lampung yang mencapai 58 persen dari luas provinsi. Setelah dilakukan pemekaran-pemekaran, kini tinggal 7 persen dari provinsi yang merupakan gerbang Pulau Andalas ini. ’’Kalau dulu kita mengandalkan sektor pertanian dan perkebunan, kini sudah sangat minim karena luas wilayah sudah banyak dimekarkan. Karena itu, kita bermaksud menyatukan kembali kabupaten/ kota menjadikan Lampura sebagai pusat pemerintahan dengan mengembalikan kabupaten/kota yang pernah dimekarkan,” ucapnya. Menjawab pernyataan Sekprov Lampung terkait kesiapan PAD Lampura dan infrastruktur daerah, Zainal Abidin mengatakan, PAD yang dimaksud bukan hanya PAD Lampura. Namun, seluruh PAD kabupaten yang masuk dalam rencana pemekaran Lampung II. ’’Begitu juga dengan infrastruktur yang ada perlu disatukan berbagai macam infrastruktur dari kabupaten yang ada di wilayah calon otonomi baru yang sedang kita gagas ini,” kata bupati. Sebelumnya, dalam sambutannya terkait pelaksanaan HUT Ke-66 Lampura, Zainal Abidin mengatakan, pada usia itu tentunya Lampura sudah mapan dalam berbagai program pembangunan. Kini Lampura sedang menggagas penyelesaian pembangunan jalur dua;

Sambungan dari Hal. 28

FOTO RIDUAN/RNN

BERI PENJELASAN: Sekprov Lampung Ir. Berlian Tihang didampingi Bupati Lampura Zainal Abidin dan Ketua DPRD M. Yusrizal saat memberikan keterangan pers kepada sejumlah wartawan kemarin.

pembangunan tahap ketiga Terminal Regional Simpang Propau; rencana pembangunan patung tokoh Lampura, Alamsyah R.P.N.; rencana pembuatan air minum kemasan dan berbagai kegiatan; serta program lainnya untuk kemakmuran masyarakat. ’’Untuk angka kemiskinan di Lampura, secara garis besar menurun. Berdasarkan data 2010, angka kemiskinan 164.700 jiwa. Pada 2011 turun menjadi 158.112 jiwa. Meski demikian, optimalisasi program

penanggulangan kemiskinan terus kita dilaksanakan,” paparnya. Basis Agrobisnis Terpisah, Kabupaten Lampung Tengah kemarin juga genap berusia 66 tahun. Dengan bertambahnya usia itu, Lamteng berambisi menjadi basis agrobisnis yang maju, aman, sejahtera, dan berwawasan lingkungan dengan pelayanan publik yang prima. Bupati Lamteng A. Pairin dan Wakil

Tewas... Tetangga korban, Nurlelawati (33), menuturkan, dia mengetahui kebakaran ketika keluarga korban bernama Ingot berlari-lari memanggil-manggil Ernika sambil minta tolong. Ketika itu, Nurlelawati yang sedang bertamu di rumah tetangga yang lain langsung dijemput Ernika. ’’Ingot lari dari rumahnya manggil-manggil anak saya bernama Ernika yang tengah menonton televisi. Dia memberi tahu rumahnya

Bupati Mustafa sepakat bahwa peringatan HUT Ke-66 Lamteng akan dijadikan sebagai momentum pemantapan ekonomi, sosial, politik, budaya, keamanan, serta ketahanan pangan pada tahun mendatang. ’’Jadikan HUT ini sebagai tonggak sejarah untuk menjadikan Lamteng yang unggul. Terus terang, masih banyak kekurangan yang mesti dibenahi bersama. Ke depan, kita dihadapkan dengan tugas yang berat dan kompleks. Sebab, inilah dinamika perkembangan global,” ujar Pairin. Karena itu, dirinya bersama-sama wakil bupati bahu-membahu membuat Lamteng lebih dapat berbicara di tingkat global, khususnya di tiga hal yang menjadi produk unggulan Lamteng. Yakni komoditas padi, ubi kayu, dan sapi. Namun, menurut Pairin, konsekuensi dari pemaksimalan tiga produk unggulan Lamteng itu berkonsekuensi menjadikan infrastruktur jalan Lamteng rentan. ’’Lamteng berbeda dengan Kota Bandarlampung maupun Metro. Dengan banyaknya kendaraan besar yang masuk ke jalan-jalan poros kabupaten untuk mengangkut komoditas, maka jalan-jalan menjadi mudah rusak,” tutur Pairin Karena itu, pihaknya berkomitmen memprioritaskan perbaikan infrastruktur jalan agar roda perekonomian bergerak maju demi kesejahteraan masyarakat. ’’Kewajiban dari Lamteng ada 3.000 km. Itu terbagi menjadi jalan poros dan nonporos. Makanya, sekarang kami konsentrasi perbaiki jalan poros dahulu. Khusus tahun ini, kami memperbaiki 250 km jalan poros,” ungkapnya. (rnn/jar/c2/adi)

Sambungan dari Hal. 28 terbakar, sementara abangnya (Baines, Red) masih ada di dalam,” tutur istri ketua RT VII ini menirukan kata-kata Ingot. Sementara itu, api sudah membesar. Sambil terus berteriak minta tolong tetangga, mereka langsung berhamburan berupaya memadamkan api. Sayangnya, karena api sudah membesar, tak ada yang berani menerobos masuk menyelamatkan Baines yang masih ada di dalam kamar. Korban

akhirnya diketahui meninggal setelah api benar-benar dapat dipadamkan. Satuan petugas pemadam kebakaran dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pringsewu yang dikontak tak lama kemudian datang ke lokasi kejadian. Karena lokasi kebakaran di tengah permukiman padat penduduk ikut menyulitkan proses pemadaman. Api benarbenar padam sekitar satu jam kemudian,

tepatnya sekitar pukul 11.00 WIB. Kapolsek Pringsewu Kompol Hepi Hasasi mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Bayu Aji, S.I.K. belum dapat menyimpulkan penyebab kebakaran. ’’Secepat mungkin meminta tim identifikasi dari Laboratorium Forensik Polda Sumatera Selatan yang akan memeriksa lokasi kebakaran. Mudah-mudahan, Tim Laboratorium Forensik besok (hari ini) datang,” ungkapnya. (rnn/sag/c2/adi)


28

SABTU, 16 JUNI 2012

Bukan Sekadar Berita! KEBAKARAN

Tewas Terpanggang TAK hanya meludeskan rumah beserta isinya, kebakaran di RT 07 Lk. III Pringombo, Kelurahan Pringsewu Selatan, Kecamatan Pringsewu, Pringsewu, sekitar pukul 10.00 WIB kemarin, juga menewaskan penghuni rumah, Baines (39). Bapak satu anak itu ditemukan tewas terpanggang dengan posisi telentang di dalam kamar depan rumahnya. Ketika kebakaran terjadi, menurut Ketua RT 07 Lk. III Takhrudi, di rumah itu hanya ada Baines dan adiknya, Ingot (25). Sementara penghuni rumah lainnya, istri korban, Mama Leo, tidak di rumah. Begitu juga dengan anak korban, Leo, yang sedang sekolah. ’’Sementara Jasmin Naibaho, ibu Baines, berdagang pakaian di Pasar Pringsewu,” ujarnya kepada Radar Tanggamus (grup Radar Lampung).

Pemprov Dukung Lampung II KOTABUMI – Pemprov Lampung mendukung rencana pemekaran Provinsi Lampung II. Hal ini diungkapkan Sekretaris Provinsi (Sekprov) Lampung Hi. Ir. Berlian Tihang, M.M. usai menghadiri paripurna istimewa HUT Ke-66 Lampung Utara kemarin. ’’Pada prinsipnya, sesuai dengan yang disampaikan Pak Gubernur (Sjachroedin ZP, Red), kami selalu mendukung rencana pemekaran. Namun, ini perlu proses dan akan kita lihat kelayakannya sesuai berbagai persyaratan yang harus dipenuhi,” ungkap Berlian. Menurut Berlian, banyak hal yang perlu dipersiapkan. Di antaranya kelayakan jumlah pendapatan asli daerah (PAD) dan infrastruktur untuk dapat dipersiapkan sematang mungkin sehingga saat diusulkan pemekaran Lampung II dapat diterima. Sebab, semua persyaratan kelayakan telah dipenuhi semua. ’’Jadi, kita harapkan semua persyaratan administrasi dan berbagai kesiapan lainnya dapat dipenuhi, terutama PAD dan infrastruktur yang ada di wilayah pemekaran. Apalagi, kita dengar informasi jika pemekaran Lampung II yang dimotori Lampura sudah menuai

Baca TEWAS Hal. 27

FOTO MULYONO/RNN

EVAKUASI: Jenazah Baines dievakuasi dari rumahnya yang hangus terbakar.

Lamsel Pertahankan PREDIKAT WTP KALIANDA – Upaya Pemkab Lampung Selatan mewujudkan penyelenggaraan pemerintahan yang tertib di bidang pengelolaan keuangan daerah membuahkan hasil. Ya, tahun ini kabupaten di serambi Pulau Sumatera itu kembali berhasil mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Lampung atas Laporan Keuangan Pemkab Lamsel 2011. Sekadar diketahui, opini BPK RI atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kabupaten Lamsel 2009 adalah Wajar dengan Pengecualian (WDP). Pada 2010 dan 2011 meningkat menjadi WTP. Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) BPK RI atas Laporan Keuangan Pemkab Lamsel 2011 disampaikan Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi Lampung Novy G.A. Pelenkahu kepada Bupati Lamsel Rycko Menoza S.Z.P. dan Ketua DPRD Siti Farida di auditorium BPK RI Perwakilan Lampung, Kamis (14/6). Baca LAMSEL Hal. 27

FOTO FAJAR ADITYA ARIFIN

TUMPENGAN: Bupati Lampung Tengah A. Pairin dan Wakil Bupati Mustafa ketika syukuran HUT Ke-66 Lamteng di gedung DPRD setempat.

Baca PEMPROV Hal. 27

Ke Desa Sumberagung, Kecamatan Waysulan, Lampung Selatan

Tim Penilai Tingkat Provinsi Keliling Desa Suasana Desa Sumberagung, Kecamatan Waysulan, Lampung Selatan, kemarin tampak berbeda dari hari sebelumnya. Sekitar pukul 07.00 WIB, ratusan warga memadati balai desa yang dibuka sejak 1965 itu. Ternyata, pada hari itu ada penilaian lomba desa. Di mana, Desa Sumberagung mewakili Lamsel dalam Lomba Desa Tingkat Provinsi Lampung.

Laporan Abdurrahman, KALIANDA ROMBONGAN tim penilai Lomba

Desa Tingkat Provinsi Lampung tiba sekitar pukul 09.30 WIB di Desa Sumberagung. Sebelum masuk ke balai desa berukuran 7 x 9 meter persegi bercat kuning itu, rombongan tim penilai disambut satu peleton hansip wanita yang sebelumnya telah berbaris rapi. Selanjutnya, Ketua Tim Penilai Sugiarto, S.H., M.M. disambut Wakil Bupati Lamsel Hi. Eki Setyanto, S.E. dan Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Hj. Melin Haryani Setyanto, S.E., M.M. Kehadiran tim penilai, wakil bupati Lamsel, wakil ketua TP PKK Lamsel, dan sejumlah kepala satuan kerja Lamsel di balai desa itu disuguhi berbagai hiburan. Mulai dari tari bedana siswa PAUD dan drum band

FOTO IST.

TINJAU: Tim penilai Lomba Desa Tingkat Provinsi Lampung didampingi Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Lamsel Ny. Melin Haryani Setyanto meninjau hasil UP2K Desa Sumberagung, Kecamatan Waysulan.

siswa SDN Sumberagung. Setelah sekitar 30 menit berada di balai desa itu dan disuguhi berbagai hiburan, sekitar pukul 10.00 WIB ketua tim bersama rombongan keluar dari balai desa untuk melakukan penilaian dengan berkeliling desa. Dengan berjalan kaki, tim penilai meninjau lingkungan masyarakat, puskesmas, dan sekolah di desa yang berpenduduk sekitar 682 kepala keluarga (KK) atau 2.695 jiwa itu. Setelah melakukan penilaian selama satu jam atau sekitar pukul 11.00 WIB, Sugiarto didampingi Eki Setyanto sempat mencicipi mi ayam hasil Usaha Peningkatan Pendapatan Baca TIM Hal. 27


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.