Media Indonesia

Page 1

GIGGS SABET GOLDEN FOOT AWARD

MUSIM CERAI DI TENGAH PANEN TEMBAKAU

Ryan Giggs kini bisa disejajarkan dengan pesepak bola top dunia lainnya seperti Maradona, Zidane, dan di Stefano yang lebih dulu mencetak telapak kaki mereka di cetakan emas.

Setiap panen tembakau tiba, Kantor Pengadilan Agama Temanggung dipenuhi warga yang mengajukan gugatan cerai. Fokus Nusantara, Hlm 22-23

Olahraga, Hlm 28 AP/LIONEL CIRONNEAU

Pemasangan Iklan & Customer Service: 021 5821303 No Bebas Pulsa: 08001990990 e-mail: cs@mediaindonesia.com Rp2.900/eks (di luar P. Jawa Rp3.100/eks) Rp67.000/bulan (di luar P.Jawa + ongkos kirim)

MI/TOSIANI

R A B U , 12 O K T O B E R 2 011 | N O .1117 0 | TA H U N X L I I | 2 8 H A L A M A N

Anshary belum Terima Surat Tersangka

EDITORIAL

Penjarahan Wilayah MALAYSIA terus merambah wilayah tanah air Indonesia. Perlahan, tapi pasti. Setelah sukses mencomot Pulau Sipadan dan Ligitan, mereka kini mencaplok Dusun Camar Bulan dan Tanjung Datu di Kalimantan Barat. Wakil Ketua Komisi I DPR Tb Hasanudin-lah yang mengungkapkan fakta menjengkelkan itu. Dokumen dan peninjauan lapangan Komisi I menguatkan bahwa kita kehilangan wilayah hampir 1.500 hektare di Camar Bulan dan 800 hektare di kawasan pantai di Tanjung Datu. Di sana banyak patok lama hilang dan bergeser jauh ke wilayah Indonesia. Malaysia diam-diam sudah memperlakukan daerah itu sebagai wilayah kedaulatan mereka. Camar Bulan dengan serius disulap jadi destinasi wisata, sedangkan Tanjung Datu dijadikan taman nasional. Reaksi pemerintah Indonesia? Kembali lagu lama yang diperlihatkan. Membantah, tetapi tidak berbuat apa-apa di wilayah sengketa. Berlindung di balik dalih bahwa perundingan sedang berlangsung dengan Malaysia tentang sejumlah titik perbatasan, pemerintah tutup mata terhadap fakta bahwa Malaysia mengelola daerah sengketa menjadi milik mereka. Perundingan jalan terus, pencaplokan pun jalan terus. Bukan kali ini saja Ma laysia merampas wilayah NKRI. Pada 2007 Mahkamah Internasional memenangkan Malaysia atas klaim Sipadan-Ligitan. Malaysia rupanya Silakan tanggapi Editorial ini melalui: pa ham betul bahwa mediaindonesia.com Indonesia ialah negara lemah lunglai. Lemah ekonomi, lemah kepemimpinan, lemah militer, dan lemah posisi tawar di mata dunia. Malaysia pun tahu penyakit paling kronis di negeri ini ialah tidak ada yang tidak bisa dibeli dengan uang. Hasanudin menduga keras lepasnya Camar Bulan dan Tanjung Datu karena ada petugas merestui pencaplokan wilayah oleh negeri jiran itu. Mereka rela menyerahkan kedaulatan wilayah hanya demi segepok fulus. Illegal logging dan illegal fishing yang marak di darat dan di laut Indonesia merupakan akibat penggadaian harga diri di kalangan aparatur. Kasus Camar Bulan dan Tanjung Datu harus jadi momentum untuk mengubah total sikap negara dan pemerintah menjaga dan merawat wilayah yang besar dan luas ini. Harus ada aksi nyata secara bersamaan antara negosiasi di atas meja dan aksi di lapangan. Metode soft diplomacy harus dibarengi dengan ketegasan sikap sebuah negara besar yang bermartabat. Martabat hanya bisa ditegakkan bila negara mengubah pola pikir secara radikal; menjadikan wilayah perbatasan sebagai halaman depan, bukan halaman belakang seperti selama ini. Kasus itu mestinya menjadi tonggak perubahan paradigma soal perbatasan. Ibarat rumah, Republik ini mutlak memosisikan wilayah perbatasan sebagai halaman depan, bukan lagi halaman belakang. Layaknya halaman depan, perbatasan harus superserius dijaga dan dirawat.

Republik ini mutlak memosisikan wilayah perbatasan sebagai halaman depan, bukan lagi halaman belakang.’’

KETUA Komisi Pemilihan Umum (KPU) Abdul Hafiz Anshary mengaku belum menerima surat penetapan dirinya sebagai tersangka dugaan manipulasi surat suara Pemilu Legislatif 2009 daerah pemilihan Halmahera Barat, Maluku Utara (Media Indonesia, 11/10). “Saya hanya mengetahui kabar itu dari media. Jadi, masih simpang siur,” ujar An shary dalam konferensi pers di Kantor KPU, Jakarta, kemarin. Anshary menduga ada kesalahan yang disampaikan Wakil Jaksa Agung Darmono terkait de ngan penetapan tersangka itu. “Mungkin dia belum membaca secara detail isi surat pemberitahuan dimulai penyidikan (SPDP)-nya.” Pada kesempatan itu, Anshary juga mengaku bingung kenapa dirinya menjadi tersangka, sedangkan mantan komisioner KPU Andi Nurpati tidak.

MI/RAMDANI

AKSI PETANI KENTANG: Ratusan petani kentang asal Jawa Tengah berunjuk rasa menolak kebijakan impor kentang, di Jakarta, kemarin.

Setop Impor Kentang atau Impor Presiden Ada sekitar 150 ribu buruh tani dan 15 ribu petani kentang di Dieng merugi akibat serbuan kentang China dan Bangladesh. DANIEL WESLY RUDOLF

T

IDAK berlebihan jika negeri ini disebut telah mengidap kecanduan impor. Kendati barang atau komoditas itu bisa diproduksi di dalam negeri, di lapangan masyarakat bisa dengan mudah mendapati barang impor dengan harga murah. Itu pula yang terjadi dengan kebijakan impor kentang yang membuat petani terhempas. Karena itu, kemarin, ratusan petani kentang asal Jawa Tengah berbondong-bondong ke Istana Negara, Jakarta, untuk berunjuk rasa. Beberapa spanduk bertuliskan ‘Stop Impor Kentang, Tegakkan Kedaulatan Pangan’ dan ‘Beli Produk Indonesia’ mereka bentangkan di berbagai sudut. Mereka menyatakan le bih setuju bila pemerintah mengimpor presiden ketimbang impor kentang.

“Jika Presiden tidak bisa menghentikan impor kentang, kita minta presiden impor saja,” teriak Ketua Umum Serikat Petani Indonesia Henry Saragih saat berorasi. Tanpa dikomando, secara serempak para petani pun menimpali orasi Henry dengan berteriak, “Setuju.... Kami lebih butuh presiden impor.” Seorang petani kentang, Sudiro, 45, mengeluhkan semakin merosotnya harga umbi lokal tersebut hingga 50%. Kentang lokal itu kalah bersaing dengan kentang asal China dan Bangladesh. Menurut koordinator aksi Muhammad Mudasir, kentang China dan Bangladesh beredar di pasaran dengan harga Rp2.200 per kilogram. “Harga itu jauh di bawah kentang lokal yang dilepas senilai Rp5.500Rp6.000 per kilogram,” kata petani kentang asal Dieng, Jawa Tengah, itu. Mudasir mengungkapkan ada sekitar 150 ribu buruh tani dan

15 ribu petani kentang di Dieng merugi. “Itu baru di Dieng. Sentra produksi kentang berada di Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatra Barat, Sumatra Utara, dan Sulawesi.” Dia menceritakan, di Dieng sedikitnya 96 ton kentang impor masuk tiap hari yang diangkut menggunakan truk. Satu truk kentang lokal yang biasanya habis terjual dalam 2-3 hari, kini baru habis hingga tujuh hari. Hal itu karena susut dan busuk. Dia mempertanyakan sikap Kementerian Perdagangan yang mengeluarkan izin impor kentang. Padahal, para petani kentang mampu memenuhi kebutuhan kentang dalam negeri. Henry Saragih menambahkan, sedikitnya 54.868 ton kentang impor masuk ke pasar domestik. Berdasarkan data Badan

Saya tidak paham kenapa Bu Andi belum juga dijadikan tersangka.” Abdul Hafiz Anshary Ketua KPU

Pusat Statistik, impor kentang menunjukkan peningkatan. Pada semester I 2011, impor kentang dan bibit kentang mencapai 24.158 ton senilai US$16,09 juta. Jumlah itu mendekati jumlah impor pada 2010 yang mencapai 26.929 ton senilai US$17,06 juta. Wakil Menteri Perdagangan Mahendra Siregar mengungkapkan pihaknya mendukung koordinasi penentuan produksi stok produk pertanian untuk menentukan keputusan impor kentang. “Kemendag kurang pas sebagai pihak yang mengoordinasikan produksi atau stok produk pertanian. Tapi kami siap mendukung koordinasi seperti itu,” ujarnya, kemarin. (*/AI/X-7) wesly@mediaindonesia.com

Kirimkan tanggapan Anda atas berita ini melalui e-mail: interupsi@mediaindonesia.com atau mediaindonesia.com Facebook: Harian Umum Media Indonesia Twitter: @MIdotcom

Andi, yang kini menjadi petinggi Partai Demokrat, diduga terlibat dalam pemalsuan surat keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) atas kasus pemilu legislatif di Sulawesi Selatan. “Saya tidak paham kenapa Bu Andi belum juga dijadikan tersangka,” gerutunya. Menurut pengamatannya, terkait dengan kasus di Sulawesi Selatan itu, kepolisian sudah berulang kali mendatangi Kantor KPU untuk memeriksa saksi-saksi dan rekonstruksi. Di tempat terpisah, Kepala Pusat Penerangan dan Hukum Kejagung Noor Rachmad menegaskan pernyataan Darmono bahwa Anshary sebagai tersangka ada dasar hukumnya. “Kami hanya bisa menegaskan bahwa dalam SPDP yang dikirimkan Mabes Polri itu atas nama Abdul Hafiz Anshary,” tukasnya. Noor Rachmad mengaku menggelar konferensi pers itu untuk menanggapi pernyataan Kepala Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Mabes Polri Komjen Sutarman bahwa pihaknya belum menetapkan Ketua KPU sebagai tersangka. Kejagung juga siap mencekal Abdul Hafiz Anshary bila diminta polisi. “Kalau ada permintaan (cekal), kami siap,” ujar JAM Intel Edwin Pamimpin Situmorang. (Che/FA/Wta/X-5)

Ruang Sidang DPR tanpa Foto Presiden dan Wapres PAUSE

Cokelat dan Stroke PENELITIAN terbaru di Stockholm, Swedia, menemukan cokelat dapat mengurangi risiko perempuan terkena stroke hingga 20%. Tim meneliti 33 ribu partisipan perempuan berusia 49-83 tahun yang mengonsumsi cokelat. Penelitian itu dilakukan sejak 1997. Hasilnya, perempuan yang banyak makan cokelat, terutama dengan konsentrasi kakao tinggi, berpotensi terserang stroke lebih kecil. Menurut peneliti, meskipun memiliki keuntungan lebih, cokelat tidak bisa dikonsumsi semena-mena. Cokelat tetap harus dikonsumsi dengan bijak untuk mencegah penyakit lain, yakni diabetes. Peneliti memperkirakan kandungan dalam cokelat, flanavoid, dapat mengontrol tekanan darah dan mengembangkan faktor lain yang menjaga kesehatan jantung. (Reuters/*/X-5)

P

ANDANGAN mata 349 anggota DPR mendadak tertuju ke dinding di belakang kursi pimpinan DPR setelah Honing Sanny (PDIP), mengajukan interupsi. Dia mempertanyakan absennya foto Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Wakil Presiden Boediono yang biasa ada di sana. “Saya mendapat SMS mulai (rapat) paripurna hari ini tidak ada gambar Presiden dan Pak Boediono,” kata anggota Komisi IV DPR itu dalam rapat yang dipimpin Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso (Golkar), kemarin. Ruang sidang paripurna pun menjadi gaduh. Pengunjung sidang, dan wartawan yang

memantau dari balkon pun ikut berdiri melongok ke arah yang dimaksud. “Oh ya?” sahut Priyo. Dari kursi pimpinan, Priyo agak sulit mengecek. “Enggak ada...” sahut seisi ruang sidang. Di dinding itu tinggal replika Garuda Pancasila. “Lo, di mana? Mungkin sedang dibersihkan dan dicari yang lebih bagus,” kata Priyo. “Ini tanda-tanda,” celetuk Sarifuddin Sudding (Hanura). Belum sempat Priyo menanggapi, Ruhut Sitompul (Demokrat) menimpali, “Anda hari ini sangat bijaksana pimpinan. Apakah Anda sudah dipanggil ke Cikeas?” Hari-hari ini SBY memanggil calon menteri ke kediamannya

MI/M IRFAN

DIPERTANYAKAN ANGGOTA DEWAN: Soal foto Presiden dan Wakil Presiden yang tidak terpasang di ruang rapat paripurna dipertanyakan anggota dewan, kemarin.

di Cikeas dalam rangka perombakan kabinet yang diumumkan bulan ini. Kesadaran para wakil rakyat bahwa kedua foto itu tidak lagi melekat di dinding rupanya terlambat. “Sudah enggak terpasang sejak awal periode ini. Yang diatur di undang-undang hanya lambang negara, Garuda Pancasila. Kalau foto, tidak,” ujar Kepala Biro Humas dan Pemberitaan DPR Djaka Winarko. Sejak masa jabatan anggota DPR periode 2009-2014, foto Presiden dan Wapres memang sudah tidak lagi dipajang di ruang Rapat Paripurna DPR maupun MPR. (Nurulia Juwita Sari/X-4)


2

RABU, 12 OKTOBER 2011

UMUM

INTERUPSI

Menteri Parpol Dikurangi

Pembatasan BBM Direncanakan April PENGANTAR

PENGANTAR

PEMERINTAH kembali melempar wacana pembatasan konsumsi bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi. Kali ini, pemerintah berencana memulai program yang disebut dengan pengaturan BBM bersubsidi pada April 2012. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Darwin Saleh mengatakan itu dalam rapat kerja dengan Badan Anggaran DPR, Senin (10/10). Pengaturan dilakukan untuk memenuhi target kuota BBM tahun depan yang direncanakan sebesar 40 juta kiloliter (kl). Darwin mengatakan program pengaturan BBM bersubsidi akan dilakukan secara bertahap di wilayah Jawa dan Bali. Mekanisme pengaturan BBM bersubsidi akan dibicarakan lebih lanjut dengan Komisi VII DPR. “Kami sudah siap melakukan (pengaturan konsumsi BBM bersubsidi) pada April 2012,” ujarnya dalam rapat yang juga dihadiri Menkeu Agus Martowardojo, Wakil Menkeu Anny Ratnawati, Kepala BPH Migas Tubagus Haryono, Dirjen Migas Kementerian ESDM Evita Legowo, dan Dirut PT Pertamina Karen Agustiawan (Selekta, Hlm 16, 11/10). Berikut tanggapan pembaca.

PRESIDEN Susilo Bambang Yudhoyono bakal mengurangi jatah menteri dari partai politik. Perombakan kabinet kali ini tanpa diwarnai uji kelayakan dan kepatutan calon menteri. Sinyal pengurangan jumlah menteri dari partai diungkapkan Menteri Sekretaris Negara Sudi Silalahi di Jakarta, Senin (10/10). Akan tetapi, Sudi enggan menyebut partai yang jatah menterinya dikurangi. “Itu (formasi) kita tunggu saja. Harapannya bisa menghasilkan yang lebih baik. Akselerasi pemerintahan tujuannya,” tukas Sudi. Sebelumnya, anggota Dewan Pembina Partai Demokrat Achmad Mubarok menjelaskan bahwa pihaknya sudah mengusulkan kepada SBY untuk mengurangi jatah menteri PKS. “Jangan (setelah) dapat menteri, tetapi gayanya (masih) seperti oposisi,” tukas Mubarok (Berita utama, Hlm 1, 11/10). Berikut tanggapan pembaca. ANTARA/WIDODO S JUSUF

Setuju

Jangan Titipan

Lebih Bijak

MENTERI dari parpol dikurangi setuju sekali agar fungsi pengawasan legislatif sebagai penyeimbang lebih efektif dan kerja menteri lebih profesional. Sujanto

MEMANG sudah seharusnya begitu, bos! Pejabat pemerintah tidak perlu memakai istilah ‘titipan partai’ deh! Memalukan saja. Daud Soelaiman El Sheeramzy

SEMOGA Presiden lebih bijak dalam memilih menteri-menterinya, dan semoga kegagalan menteri yang lama tidak terulang lagi di menteri yang baru ini. Vettel Abdi Permana

Realistis APA artinya kalau selama dua tahun kesepakatan antara menteri dan presiden tidak tercapai? Artinya, yang seharusnya rakyat dapat menikmati program untuk kesejahteraan rakyat, jadi hanya melongo saja. Kan aneh pemerintah punya uang, punya SDM lengkap, tapi tidak bisa menyejahterakan rakyat gara-gara dipimpin oleh menteri yang tidak becus bekerja. Lalu yang jadi korban siapa? Tentu saja rakyat. Jadi jangan fanatik yang tidak jelaslah. Lihat itu rakyat. Cecep Suwarlan

Koalisi Bubar JATAH menteri parpol dikurangi, koalisi bubar. Khairul Anwar

Tidak Layak dan Patut KARENA uji kelayakan dan kepatutan sudah tidak layak dan tidak patut, kenyataannya ada saja menteri yang sakit sampai rawat inap segala. Ada-ada saja. Ferry Aryadi

Capek Deh KEBANYAKAN politik bukan banyak saingan dan kritikan. Rakyat sudah capek lihat kebusukan politik pejabat. Ozy Cavalera

Tetap Harus Diuji TETAP diuji kelayakan dan kualitasnya Pak SBY. Yusuf Artcelebration

Berharap Lebih Baik JIKA calon menterinya memang memiliki kinerja yang baik untuk menjadi menteri, mengapa tidak? Salah satu tujuan pendirian parpol kan untuk membuat Indonesia menjadi lebih baik (hanya sayangnya saat ini lebih banyak yang bertujuan membuat kantong pribadi dan parpol menjadi lebih baik). Tinggal rakyat yang menentukan mau gabung dengan parpol mana, yang kinerjanya baik atau buruk. Arlinah Madjid

Kami Dukung BAPAK SBY berhak atas menteri-menterinya, pilih yang benar-benar membantu kerja presiden. Orang-orang yang dalam koalisi tak becus itu buang saja. SBY jangan khawatir dengan partai koalisi. Kalau Bapak prorakyat, pasti kami akan mendukung Bapak! Bee Bee Rose

Jangan dari Parpol

Berani? KITA lihat saja apakah Pak SBY punya keberanian, jangan sekadar wacana belaka. Andy Poeyoeh

SALAM bersih. Lebih baik lagi kalau seluruh menteri tidak dari parpol karena bisa independen. Lukas Sahala

Ganti Saja! USUL Pak Presiden, ganti saja yang dapat jatah 4 menteri. Tidak tahu diuntung, malah mengancam. Mengaku politisi, kelakuan seperti preman jalanan. Sudah waktu pemilu kemarin dapat suara cuma 7,88%, terus mendapat jatah 4 kursi. Partai kuning yang jumlah suaranya lebih banyak saja cuma dapat 3. Yohanes Enzelin Milanisti

Putuskan!

Skenario Pemerintah PEMBATASAN bisa berarti kelangkaan BBM bersubsidi di masyarakat. Jika sudah langka, harga eceran akan melonjak. Kenaikan harga inilah yang sebenarnya tengah direncanakan pemerintah. Daud Soelaiman El Sheeramzy

GUNAKAN 100% hak prerogatif, berani putuskan sendiri! Fajar Budiati

Tertentu

Harus Profesional

Serahkan Pasar

MENTERI itu sudah seharusnya profesional, bukan titipan. Dharma Satyan Thaib

SUSAH ya, Pak, cari orang jujur kredibel, cerdas, pekerja keras dan mau berbakti dengan ikhlas di negeri ini. Dennz Bradasadayasista Cboden Tea

TIDAK perlu ada lagi yang namanya subsidi BBM. Hanya bikin banyak masalah dan menjadi celah dari penyelewengan besar-besaran serta komoditas tawar-menawar politik. Serahkan harga ke pasar. Rakyat akan kompak selama semua susah bersama-sama daripada nama rakyat hanya dipakai untuk keuntungan pribadi orangorang perusak negara. Berantas mafia BBM yang melibatkan anggota DPR. Victor Danny Manoppo

Cepat Bertindak!

Kebijakan Tambal Sulam

SBY, yang dibutuhkan bertindak, bukan pencitraan. Urusan menteri hak Anda. Jarpen Gultom

KEBIJAKAN yang tambal sulam seperti itu tidak akan pernah bisa menyelesaikan masalah BBM. Sektor migas adalah salah satu sektor vital, tetapi kenapa pemerintah tidak pernah mengeluarkan kebijakan yang menyentuh substansi permasalahannya di sektor tersebut. Penanganan masalah migas memerlukan kebijakan yang progresif revolusioner dan komprehensif. Mungkin konversi dari BBM ke gas bisa dijadikan alternatif. Bukankah cadangan gas alam kita jauh lebih besar daripada cadangan minyak bumi? Ghauvinick Bungas

Susah Dicari

POLKAM

Abdul Hafiz Anshary Jadi Tersangka PENGANTAR BADAN Reserse Kriminal (Bareskrim) Mabes Polri telah menetapkan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Abdul Hafiz Anshary sebagai tersangka dugaan kasus manipulasi surat suara Pemilu Legislatif 2009 daerah pemilihan Halmahera Barat, Maluku Utara. “Iya betul, kami sudah kirim ke kejaksaan surat pemberitahuan dimulai penyidikan (SPDP), dan beliau diduga melakukan tindak

ANTARA/ROSA PANGGABEAN

DIBATASI untuk mobil pribadi. Yohanes Enzelin Milanisti

Praktik Amburadul

pidana dan jadi tersangka,” kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri Brigjen Ketut Untung Yoga Ana di Jakarta, Senin (10/10). Wakil Jaksa Agung Darmono pun membenarkan bahwa pihaknya telah menerima SPDP atas nama Abdul Hafiz Anshary (Umum, Hlm 1, 11/10). Berikut tanggapan pembaca.

PEMERINTAH hanya pintar membuat wacana, pada praktiknya amburadul. Sistem tidak berjalan sebagaimana mestinya. BBM bersubsidi tidak tepat sasaran, lagi-lagi rakyat kecil yang dirugikan. Andy Poeyoeh

Akal Sehat MI/SUSANTO

Dianulir

Tidak Mungkin Batal

Hukum Seadil-adilnya

HASIL pemilunya dianulir dong! Bany Holil

KALAU pemilu nggak mungkin dibatalkan karena berakibat sangat fatal dan bisa bubar negara ini. Untungrahardjo Bin Psudarmo

HUKUM secara adil yang bersalah. Tegakkan hukum, jangan tebang pilih! Kalau partai penguasa tidak disentuh, ironi penegakan hukum. Sukristiawan Cah Jogja

Salah Sendiri SALAH sendiri mau jadi Ketua KPU. Didik Karyanto Sastrowkether

Bagaimana Anak Buahnya? KOMANDANNYA saja terlibat, bagaimana dengan anak buahnya? Termasuk Andi Nurpati. H Arsyad Ishaka

Ternyata Curang JELAS sudah rezim omdo (omong doang), ternyata menang dalam kecurangan Pemilu 2009 lalu. Berarti pemerintah sekarang tidak legitimated. Erickmiko Aryanto Febrian

Kelihatan Ularnya Segera Bongkar AYO segera dibongkar, ada yang ngumpet tuh di pojok. Suroso Isur

MULAI kelihatan siapa ularnya. Cuma serigalanya masih belum ketahuan. Anshary kan culun, pasti di belakangnya masih ada dalangnya. A Tajul Arifin

SUBSIDI untuk orang yang mampu, pemerintah kehilangan akal sehat. Jarpen Gultom

Kartu Miskin USUL buat pemerintah, bagaimana kalau beli BBM subsidi pakai kartu. Kartu tersebut didapat harus pakai surat keterangan tidak mampu. Dhie Milanisty

Dipertanyakan LEGALITAS anggota DPR dan pemerintah sekarang bisa dipertanyakan dong? Indra Setiawan

Sejak Pilpres 2009 SEHARUSNYA sudah sejak pelaksanaan Pemilu Legislatif dan Presiden 2009. Tapi yakin, nggak akan berlanjut karena menyangkut legitimasi pemerintahan sekarang. Haerudin Tea

Baru Wacana BARU wacana, masih bisa berubah. Toh pemerintah juga nggak pernah konsisten dengan apa yang telah diwacanakan. Vettel Abdi Permana

Kenapa Dibatasi? KOK dibatasi, ya? Yusuf Artcelebration


P OLKAM

RABU, 12 OKTOBER 2011

3

Presiden tidak Leluasa Rombak Kabinet Kegaduhan politik jelang reshuffle sampai membuat Presiden Yudhoyono membatalkan kunjungan kerja. ARYO BHAWONO MI/ANGGA YUNIAR

KEMBALI DIPERIKSA: Terpidana kasus korupsi Mindo Rosalina Manullang tiba di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kuningan, Jakarta, kemarin. Rosa kembali dipanggil KPK untuk menjadi saksi terkait dengan kasus suap pembangunan Wisma Atlet SEA Games Palembang.

Jaksa Berkeras Cirus Bersalah TIM jaksa penuntut umum te tap berkukuh menyatakan jak sa nonaktif di Kejaksaan Agung Cirus Sinaga bersalah. Jaksa senior itu dinilai telah menghalang-halangi penyidikan kasus penghilangan pasal korupsi Gayus Tambunan pada dakwaan di Pengadilan Negeri Tangerang. “Tuntutan kami tidak berubah. Kami tetap pada tuntutan yang dibacakan 29 September lalu,” kata jaksa Edi Rakamto saat membacakan tanggapan jaksa atas pembelaan yang disampaikan Cirus di Pengadilan Tipikor Jakarta, kemarin. Dalam penjelasannya, ia me-

maparkan, berdasarkan bukti dan fakta persidangan, terdakwa dengan sengaja tidak melakukan tuntutan secara tuntas pada kasus Gayus Tambunan. “Terdakwa tidak menyerahkan ke bagian pidana khusus dengan mengatakan ‘kita menangani pidana umumnya saja’ dan terdakwa tidak mendalami ke bagian korupsi,” ujarnya. Dari keterangan saksi yang disampaikan dalam persidangan, sambungnya, telah merujuk pada kesimpulan bahwa Cirus telah melakukan rekayasa. Menurut Edi, kesaksian yang diberikan anggota tim jaksa peneliti Fadil Regan dan penyi-

dik di Badan Reserse Kriminal Mabes Polri Ajun Komisaris Polisi Sri Sumartini menunjukkan Cirus berperan dalam penghilangan pasal korupsi di berkas dakwaan Gayus. “Keterangan saksi tidak berdiri sendiri, tapi sesuai dengan alat bukti,” tegasnya. Sebelumnya Cirus telah dituntut hukuman pidana penjara selama enam tahun dan membayar uang pengganti sebesar Rp150 juta subsider tiga bulan kurungan. Ia dianggap bersalah menghalang-halangi penyidikan kasus penghilangan pasal korupsi Gayus Tambunan pada dakwaan di Pengadilan Negeri

PODIUM

Warisan Steve Jobs

H

ARIMAU mati meninggalkan belang, gajah mati meninggalkan gading, Steve Jobs wafat meninggalkan Apple dengan produk-produknya yang monumental seperti Macbook, Ipod, Iphone, dan Ipad. Perlu dicatat, yang menemukan alat musik digital, telepon pintar, dan komputer tablet memang bukanlah Steve Jobs. Akan tetapi, di tangan pendiri dan mantan CEO Apple Incorporation itu, karya-karya teknologi tersebut menjelma menjadi karya seni yang tak hanya disukai, tapi juga bersahabat dengan semua orang. Kecanggihan teknologi komputer dan gadget diredesain dengan cita rasa estetika yang tak hanya menarik, tapi juga seolah berpadu dengan siapa pun yang memilikinya. Seolah ada ikatan spiritual antara gadget dan pemiliknya. Di tangan Steve Jobs, kemajuan teknologi informasi berhasil dipadu dengan estetika dan spiritualitas. Tak hanya itu, dalam berproduksi Jobs juga menerapkan sistem mikromanajemen yang ia sendiri terlibat secara mendetail dalam seluruh kegiatan perusahaan, mulai dari tahap konsepsi, produksi, hingga pemasaran. Keterlibatan dan kebersamaan inilah yang menjadi kunci sukses perusahaan Apple yang hanya bermula dari garasi rumahnya menjadi salah satu perusahaan raksasa terkaya di dunia. Itulah Steve Jobs yang lahir 24 Februari 1955 di San Fransisco, California, AS, sosok paling penting dalam sejarah perkembangan gadget. Meskipun sudah diketahui bahwa dia mengidap kanker pankreas sejak 2000 dan menjalani transplantasi hati pada 2009, berita kematian Steve Jobs pada Rabu (5/10) di kediamannya di Palo Alto, California, tetap saja mengagetkan.

DOK PRIBADI

Seolah ada ikatan spiritual antara gadget dan pemiliknya. Di tangan Steve Jobs, kemajuan teknologi informasi berhasil dipadu dengan estetika dan spiritualitas.” Jeffrie Geovanie Anggota Komisi I DPR RI Banyaknya ucapan dukacita yang mengiringi kepergian Steve Jobs, mulai dari Presiden AS hingga kompetitornya, membuktikan sosok dia yang fenomenal. Dalam pernyataan resminya, Barack Obama dan Michele menyampaikan dukacita kepada keluarga Jobs. Pesaing utamanya, pendiri sekaligus pemilik Microsoft Bill Gates pun ikut menyatakan belasungkawa. Apa yang diwariskan Jobs kepada dunia? Yang paling mendasar adalah kreativitas, inovasi, dan kekuatan daya pikir. Banyak kalangan kagum sekaligus bertanya-tanya, mengapa pemutar musik digital, telepon pintar, dan komputer tablet yang sebelumnya sudah ada tapi ketika Apple meluncurkannya bisa jauh lebih sukses di pasaran ketimbang produk serupa yang dikeluarkan perusahaan lain. Penyebabnya, karena di era kecepatan informasi seperti sekarang, banyak kalangan, baik individu maupun korporasi, bahkan juga negara, sangat

menghargai inovasi yang lahir dari kreativitas dan kekuatan daya pikir. Inovasi adalah kunci bagi kemajuan berbagai bidang, termasuk perekonomian yang menjadi penopang hidup seluruh umat manusia. Selain itu, Steve Jobs juga mewariskan pentingnya semangat spiritualitas dalam menjalankan perusahaan. Sebelum sukses memimpin Apple, Jobs seorang pengembara yang mencari pencerahan. Pada musim panas 1974, Jobs pergi ke India untuk menemui Neem Kairolie Baba. Sayang, guru spiritual itu meninggal sebelum berhasil ditemuinya. Dari pengembaraan spiritualitasnya, Jobs menyimpulkan bahwa seorang inovator seperti Thomas Alfa Edison lebih banyak menghadirkan perubahan di muka bumi ketimbang gabungan Karl Marx dan Neem Kairolie Baba. Semangat spiritual yang menghadirkan perubahan itulah yang mendorong dirinya bersama Steve Wozniak dan Ronald Wayne mendirikan Apple pada 1 April 1976. Mengapa Apple (buah apel) yang menjadi lambang sekaligus nama perusahaan yang mereka dirikan? Karena terinspirasi kisah Adam dan Hawa yang mengenal kebaikan dan kejahatan setelah memakan buah terlarang (apel) sebagaimana tertulis dalam kitab suci agama Kristen. Isaac Newton (1642-1727), ilmuwan paling berpengaruh sepanjang sejarah pun menemukan hukum gravitasi dari buah apel yang jatuh ke tanah. Filosofi buah apel, dengan demikian, merupakan integrasi antara spiritualitas dan pengetahuan. Harapannya, siapa pun yang menggunakan sistem Apple akan mampu menggabungkan semangat spiritualitas dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi. Selamat jalan, Steve Jobs!

Tangerang. Saat menanggapi paparan jaksa itu, Cirus mengaku belum bisa memutuskan apakah akan mengajukan replik atau tidak. Ia masih akan berkonsultasi dahulu dengan tim pengacaranya. “Saya akan konsultasikan dulu dengan tim pengacara saya,” kata Cirus. Dalam pembelaannya, Cirus menyebut dirinya dikorbankan oleh institusi Kejaksaan. Ia juga menilai tuntutan jaksa hanya didasarkan pada asumsi belaka. “Dakwaan penuntut umum tidak didukung fakta-fakta persidangan,” ucapnya. (*/T-1)

O

RANG dekat Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dianggap berusaha memengaruhi proses perombakan kabinet. Upaya itu membuat Presiden tidak leluasa mengambil keputusan. “Ya, bukan mustahil pula di antara mereka ada yang tidak loyal kepada presiden,” ujar pakar psikologi politik UI Hamdi Moeloek di Jakarta, kemarin, ketika diminta tanggapan seputar berlarut-larutnya keputusan presiden soal perombakan kabinet. Akan tetapi, menurut dia, bisa jadi Presiden yang menugasi orang-orang di sekitarnya untuk test the water demi mengetahui siapa lawan dan siapa kawan atau memperjelas posisi. “Dari kepentingan publik, makin lama isu dibiarkan tanpa ada kejelasan, dampaknya semakin buruk,” ujarnya. Selain dipengaruhi orang dekat, pakar politik Universitas Gadjah Mada Ari Dwipayana

menilai Presiden Yudhoyono masih tersandera proses politik untuk memutuskan reshuffle kabinet. “Dengan tren sekarang ini, keberanian sulit didapatkan. Presiden tersandera oleh proses politik, seperti ada ketakutan politik,” ujarnya. Tekanan itu terlihat dari pernyataan keras Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan keinginan Partai Golkar untuk menambah jatah menteri. Partai Demokrat menanggapi tekanan itu dengan serangan balik melalui pernyataan perorangan. Alhasil, keinginan Presiden untuk mencegah kegaduhan politik menjadi tidak tercipta. Kegaduhan politik itu pun sampai membuat Presiden Yudhoyono membatalkan kunjungan kerja ke Provinsi Bangka Belitung yang dijadwalkan mulai hari ini. “Karena informasi yang macam-macam muncul dan menimbulkan kontroversi, khususnya terkait informasi yang memunculkan nama-nama (calon menteri baru dan yang akan di-reshuffle),” ujar Juru Bicara Presiden, Julian Aldrin Pasha. Presiden direncanakan hadir di Bangka Belitung untuk membuka Sail Wakatobi-Belitong pada Kamis (13/10). Dengan pembatalan itu, Wakil Presiden Boediono diutus untuk membuka acara tersebut. Julian mengatakan, spekulasi

sejumlah nama terkait kocok ulang Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II di media massa yang tidak bersumber dari Istana menciptakan suasana negatif dan mengganggu Presiden. “Karena bagaimanapun, nama-nama itu sudah telanjur disebutkan. Apalagi itu seolaholah berasal dari lingkungan Istana. Itu tidak baik, karena menyangkut nama baik seseorang. Itu yang jadi masalah.” Julian menambahkan, Presiden Yudhoyono telah menuntaskan pembahasan perombakan kabinet secara empat mata dengan Boediono. Akan tetapi, belum ada agenda Presiden untuk bertemu dengan pimpinan parpol anggota koalisi. Telah dipersiapkan Ketua DPP Partai Golkar Priyo Budi Santoso mengakui Wakil Ketua Umum Partai Golkar Syarif Tjitjip Sutardjo dipersiapkan untuk menjadi anggota KIB II. Apakah Tjitjip akan menggantikan posisi Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat Agung Laksono? Priyo belum bisa memastikan. “Saya belum tahu itu. Saya tidak mau menjawab pertanyaan itu, tunggu saja sampai Presiden Yudhoyono mengumumkan perombakan kabinet,” kata Priyo. (Mad/*/Ant/P-1) bhawono @mediaindonesia.com


4

P OLKAM

RABU, 12 OKTOBER 2011

Presiden Harus Turun Tangan

DINAMIKA LPSK Proses Perlindungan Saksi Antasari Azhar LEMBAGA Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) mengaku sudah mendapat permintaan perlindungan untuk saksi Andi Syamsudin Iskandar bagi mantan Ketua KPK Antasari Azhar yang menjadi terpidana dalam kasus pembunuhan Direktur PT Putra Rajawali Banjaran Nasrudin Zulkarnaen, dalam sidang peninjauan kembali (PK) di PN Jaksel. Pernyataan itu dilontarkan Ketua LPSK Abdul Haris Semendawai, kemarin, di Kejagung, Jakarta. “Tentu kita sudah proaktif. Jadi sudah langsung memproses ketika media menyampaikan bahwa yang bersangkutan meminta perlindungan dari LPSK,” ujarnya. Lebih lanjut, Abdul mengatakan pihaknya sudah mencari kontak Andi agar bisa berkomunikasi dan memproses perlindungan itu. “Ketika dia meminta melalui media, kita langsung mencari kontaknya dan kita berhasil berkomunikasi dengan yang bersangkutan. Kita sampaikan bila memang yang bersangkutan membutuhkan perlindungan untuk menyampaikan informasi penting, kita siap melindungi,” tegasnya. Sebelumnya, Andi, yang merupakan adik Nasrudin, meminta majelis persidangan agar dilindungi LPSK. Karena ada orang besar di balik kasus itu. (FA/P-3)

Ada tiga isu besar yang tidak saling terkait di balik merebaknya isu perbatasan Indonesia-Malaysia. FARDIANSAH NOOR

P

ENYELESAIAN sengketa perbatasan RIMalaysia yang mencuat belakangan harus dilakukan lewat pembicaraan langsung kepala pemerintahan kedua belah pihak. Penilaian itu disampaikan mantan Wakil Presiden RI HM Jusuf Kalla, kemarin, di Jakarta. “Harus ada pembicaraan langsung yang dilakukan oleh kepala pemerintahan kedua belah pihak. Langsung saja dibicarakan dengan Malaysia,” tandasnya. Pembicaraan dalam pertemuan tingkat itu, menurut Kalla, demi mendapatkan hasil yang mufakat. Kalla juga mengkritisi kebijakan alokasi anggaran terkait masalah kesenjangan ekonomi yang terjadi di wilayah perbatasan itu. Di sisi lain, pengamat hukum internasional Hikmahanto Juwana menilai ada tiga isu besar yang tidak saling terkait di balik merebaknya isu perbatasan Indonesia-Malaysia di Kalimantan Barat yang diistilahkan sebagai pencaplokan wilayah Camar Bulan dan Tanjung Datu. Yakni, kata dia, isu penentuan titik perbatasan, isu bergesernya patok-patok oleh oknum Indonesia, dan adanya ketidakpuasan warga di perbatasan. Untuk isu pertama, Hikmahanto memaparkan, meski RI-Malaysia telah mengadopsi dan mengakui perjanjian antara Inggris dan Belanda 1891, di sejumlah titik masih belum ada kesepakatan dan terjadi saling klaim. “Saling klaim itu disebut outstanding bounndary problem (OBP).” Kini, Hikmahanto mencatat setidaknya ada 10 titik OBP di perbatasan Kalimantan. Salah satunya OBP Tanjung Datu. Dalam OBP Tanjung Datu itu terdapat dusun yang dinamakan Camar Bulan. “Permasalahan OBP Tanjung Datu muncul karena Komisi 1 DPR mempermasalahkan titik yang lebih berpihak pada Malaysia dan telah disetujui Indonesia pada pertemuan 1978 di Semarang. Bahkan titik itu telah dituangkan dalam MoU yang ketua delegasinya telah membubuhkan tanda tangan,”

tuturnya Namun secara hukum internasional, Hikmahanto menilai titik itu sejatinya belum mengikat kedua negara. Sebab, kata dia, belum dituangkan dalam perjanjian antara RI dan Malaysia. Dalam Pasal 10 huruf (b) UU 24/2000 tentang Perjanjian Internasional disebutkan, perjanjian internasional yang menyangkut penetapan batas harus mendapat pengesahan dari DPR. Jadi bila kesepakatan 1978 tidak bisa diterima pemerintah RI, Hikmahanto memandang, sebaiknya proses lanjutan untuk menuangkan dalam perjanjian internasional tidak diteruskan. “Bahkan bila pemerintah tetap berkukuh, DPR dapat tidak mengesahkan,” katanya. Kunjungan lapangan Kemarin, Komisi I DPR RI mengungkapkan rencana untuk melakukan kunjungan lapangan akhir pekan ini ke Camar Bulan dan Tanjung Datu. “Keberangkatan itu untuk mengumpulkan data, bukti, dan keterangan di lokasi,” kata Ketua Komisi I DPR Mahfudz Sidik di Senayan, Jakarta. Setelah itu, Mahfudz mengungkapkan, Komisi I DPR akan meminta penjelasan pemerintah, khususnya Menlu, Menhan, dan Panglima TNI terkait sikap dan upaya mempertahankan wilayah RI yang diklaim Malaysia. Seusai pertemuan dengan Menlu Negara Malaysia Anifah Aman dalam acara 11th Meeting Of The Joint Commission for Bilateral Cooperation di Kuala Lumpur, Menlu RI Marty Natalegawa mengungkapkan, untuk perbatasan itu sudah dibentuk tim survei dari kedua belah pihak guna menetapkan titik-titik bersama. Tim survei Indonesia, kata dia, terdiri dari Bakosurtanal, TNI, Kemenlu, dan lainnya yang sudah bekerja sejak Maret 2011. Adapun Anifah menegaskan, isu itu bukan masalah yang harus dikhawatirkan. Sebab bisa jadi, kata dia, itu perbuatan orang yang tidak bertanggung jawab belaka. (AR/Ant/P-3) fardi@mediaindonesia.com

MI/ARIS MUNANDAR

KECAM MALAYSIA: Mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Pontianak, Kalimantan Barat, berunjuk rasa di Bundaran Tugu Diegulis Untan, kemarin. Dalam aksi tersebut, mereka membakar bendera Malaysia dan mengecam pemerintah Malaysia yang telah mencaplok kawasan Camar Bulan di Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat.

Dipo Alam Bersalah tapi Gugatan Ditolak SEKRETARIS Kabinet (Seskab) Dipo Alam terbukti telah melakukan pemboikotan berupa larangan pemasangan iklan dan wawancara terhadap media massa kritis. Hal itu terungkap dalam pertimbangan majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat saat pembacaan putusan di PN Jakpus, kemarin. “Majelis berpendapat benar tergugat telah melakukan boikot ke media untuk tidak melayani wawancara pada prime time serta tidak memasang iklan di media yang menjelek-jelekkan pemerintah,” ucap ketua majelis hakim Suwidya. Apalagi, Seskab Dipo Alam kerap menggembar-gemborkan aksi boikot itu sah karena pemerintah yang memiliki uang. “Dana pemerintah berasal dari

APBN yang berarti dana publik. Majelis berpendapat, sebagai dana publik, hak untuk menggunakan atau tidak menggunakan dibatasi oleh kepentingan publik,” jelas anggota majelis hakim Sutikno. Meski menyatakan Dipo terbukti melakukan pemboikotan, majelis hakim tidak melihat kerugian materiil dari Media Group selaku penggugat. Sehingga, menurut Suwidya, gugatan dianggap tidak terbukti dan ditolak. “Unsur kerugian perbuatan melawan hukum tidak terbukti. Unsur kerugian ini esensial sehingga petitum yang dituntut penggugat harus dinyatakan ditolak secara keseluruhan dan tidak perlu dipertimbangkan.” Majelis hakim juga menolak rekonpensi yang diajukan Seskab Dipo Alam. Sebab, menurut

Suwidya, pemberitaan di Metro TV maupun Media Indonesia tidak sampai dalam tahap menghina. “Menolak seluruh dalil konpensi dan rekonpensi. Menghukum kedua belah pihak untuk membayar biaya perkara Rp566 ribu masing-masing,” tutup Suwidya. Kuasa hukum Media Group, Purwaning Yanuar, mengaku tidak puas atas putusan tersebut. Menurutnya, jika Dipo terbukti melakukan pemboikotan, majelis hakim seharusnya juga melihat adanya kerugian yang diderita Media Group. “Majelis juga sudah menyatakan tidak ada yang salah dalam pemberitaan Media Group. Kami akan banding,” tegasnya. Sebaliknya kuasa hukum Dipo Alam, Josef Badeoda, menerima putusan tersebut. (VB/P-1)

Hasil Pemilu Kada Musi Banyuasin Digugat MAHKAMAH Konstitusi (MK), kemarin, menggelar sidang perdana sengketa pemilihan umum kepala daerah Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatra Selatan. Pasangan Dodi Reza AlexIslan Hanura selaku pemohon menggugat keputusan Komisi Pemilihan Umum yang menetapkan pasangan Pahri AzhariBeni Hernedi selaku pemenang pemilu kada. Dalam gugatannya, pasangan Dodi-Islan memaparkan berbagai bukti kecurangan yang terjadi sepanjang proses pemilu kada. Kecurangan itu mereka sebut terjadi secara masif, terstruktur, dan sistematis. “Semua pelanggaran itu akhirnya memengaruhi perolehan suara pasangan masingmasing. Karena itu, MK harus

Sebagai incumbent, pasangan itu telah mengerahkan pegawai di lingkungan Pemda Musi Banyuasin untuk mendukung mereka.” Heru Widodo Kuasa hukum pasangan Dodi-Islan membatalkan rekapitulasi hasil penghitungan suara 3 Oktober lalu,” kata Heru Widodo, kuasa hukum penggugat, di Gedung MK, Jakarta, kemarin. Dalam gugatan yang dibacakan, pasangan Pahri-Beni selaku incumbent dituding telah mengerahkan aparat pemerintah daerah dalam berbagai tahapan pemilu kada. Selain itu, pasangan tersebut juga menggunakan fasilitas negara untuk berkampanye. “Sebagai incumbent, pasangan itu telah mengerahkan pegawai di lingkungan Pemda Musi

Banyuasin untuk mendukung mereka,” ujarnya. Di hadapan hakim, Heru juga menuduh pasangan tersebut mengimingi-imingi tenaga honorer dengan janji akan langsung diangkat menjadi PNS jika mendukung. “Kami juga dapat laporan, ada sejumlah camat dan bidan yang dipecat dan dimutasi karena tidak mendukung incumbent,” tambahnya di persidangan yang dipimpin Ketua MK Mahfud MD itu. Tak cuma itu, tim sukses pasangan Dodi-Islan juga menemukan adanya praktik politik uang bagi yang mau memilih pasangan tertentu. “Fakta yang ditemukan di lapangan, ada pemberian uang dan sejumlah barang kepada calon pemilih di Bayung Lincir dan beberapa kecamatan di Musi Banyuasin,” ujar Heru. Seusai mendengar isi gugatan, Mahfud menyatakan persidangan ditunda dan dilanjutkan kembali hari ini. “Sidang ditunda sampai Rabu, 12 Oktober 2011,” ujar Mahfud. (*/T-1)

Komisi I Dukung Pembentukan Dewan Penyiaran Publik SEJUMLAH anggota Komisi I DPR menyatakan dukungan mereka atas gagasan pembentukan dewan penyiaran publik (public broadcasting board) sebagai pengganti konsep Dewan Pengawas TVRI. Alasannya, dewan penyiaran publik itu lebih menjamin independensi serta kualitas siaran lembaga penyiaran publik yang selama ini masih menjadi persoalan. Ketua Panja Revisi UU Penyiaran Komisi I DPR Hayono Isman menyatakan usulan dewan penyiaran publik itu patut dipertimbangkan Komisi I DPR. Terlebih, kata dia, ada pemikiran penggabungan RRI dan TVRI. “Usulan itu menjadi pertimbangan Komisi I DPR. Dewan ini akan semakin memastikan independensi dan kualitas penyiaran yang terkait langsung dengan kepentingan publik,” tuturnya, kemarin. (*/P-3)

Nazaruddin Gugat Menufandu Rp1 Triliun MANTAN Duta Besar Kolombia Michael Menufandu digugat mantan Bendahara Umum Partai Demokrat Muhammad Nazaruddin di PN Jakarta Pusat. Gugatan sebesar Rp1 triliun itu diajukan karena Menufandu dianggap telah melakukan perbuatan melawan hukum dengan sengaja melakukan penyegelan barangbarang Nazarudin saat di Bogota, Kolombia. “Kami meminta pengembalian 3 flash disk, 1 compact disk yang berisikan data, serta ganti rugi sebesar Rp1 triliun,” ungkap kuasa hukum Nazaruddin Purwaning Yanuar, kemarin, seusai sidang di PN Jakpus. Menurut Purwaning, benda-benda itu dengan sengaja telah disita Menufandu saat Nazariddudin masih di Bogota. Penitipan itu dilakukan Nazaruddin pada 8 Agustus karena polisi Bogota ketika itu tidak melakukan penyitaan. “Menufandu pernah dititipi tas warna hitam yang berisikan flashdisk, compact disk (CD). Nah, menurut keterangan Nazaruddin, (isi tas) itu telah berkurang.” Dalam gugatan itu, Menufandu dinilai melanggar Pasal 5 UU 37/1999 tentang Hubungan Luar Negeri serta Konvensi Interpol. (VB/P-3)

Izin Presiden cuma Syarat Administratif PERSETUJUAN izin dari Presiden RI dalam penyelidikan dan penyidikan terhadap kepala daerah yang diduga melakukan tindak pidana dianggap telah sesuai UUD 1945. Demikian pendapat pemerintah yang disampaikan Kepala Biro Hukum Kementerian Dalam Negeri Arif Fakrullah, kemarin, dalam sidang pleno pengujian Pasal 36 ayat 1 dan 2 UU 32/2004 tentang Pemerintah Daerah, di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta. “Presiden adalah pemegang kekuasaan pemerintahan yang tak terlepas dari peran serta kepala daerah sebagai pelaksana pemerintahan di daerah. Hal itu sesuai dengan Pasal 4 ayat (1) jo Pasal 37 UU Pemda,” kata Arif dalam sidang yang dipimpin Anwar Usman. Pemohon dalam uji materi itu adalah Windu Wijaya dan Anwar Sadat. Keduanya berpendapat, Pasal 36 ayat 1 dan 2 bersifat diskriminatif dan melanggar asas equality before the law. Mereka juga menyata-

kan ketentuan itu sebagai bentuk campur tangan kekuasaan eksekutif dalam penegakan hukum. Selain itu, menurut kedua pemohon, ketentuan itu bertentangan dengan Pasal 1 ayat (3), Pasal 27 ayat (1), Pasal 28D ayat (1), dan Pasal 28I ayat (2) UUD 1945. Pasal 36 ayat (1) berbunyi ‘Tindakan penyelidikan dan penyidikan terhadap kepala daerah dan atau wakil kepala daerah dilaksanakan setelah adanya persetujuan tertulis dari presiden atas permintaan penyidik’. Adapun isi Pasal 36 ayat 2 adalah ‘Dalam hal persetujuan tertulis sebagaimana dimaksud ayat (1) tidak diberikan oleh presiden dalam waktu paling lambat 60 hari terhitung sejak diterimanya permohonan, proses penyelidikan dan penyidikan dapat dilakukan’. Arif menilai hal itu merupakan bagian dari pelaksanaan asas praduga tak bersalah dan persamaan di muka hukum. (*/P-3)


P OLKAM

RABU, 12 OKTOBER 2011

5

Data Intelijen Rawan Dijual ke Pihak Asing RUU tentang intelijen negara akhirnya disahkan dengan berbagai catatan keberatan yang menyertainya. NURULIA JUWITA SARI

R

ENDAHNYA ancaman hukuman bagi personel intelijen negara yang berupaya membocorkan informasi menimbulkan kekhawatiran bahwa informasi yang dipegang intelijen rentan dijual kepada pihak luar, terutama asing. Kekhawatiran itu dikemukakan oleh anggota DPR Hidayat Nur, dalam rapat paripurna dengan agenda pengesahan RUU Intelijen Negara di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, kemarin. “Kalau dia memegang banyak informasi rahasia, hanya didenda minim. Alangkah mudahnya dia memberikan informasi ke luar,” ujarnya. Ketentuan ancaman pidana dalam Pasal 46 menyebutkan setiap personel intelijen negara yang membocorkan upaya, pekerjaan, kegiatan, sasaran, informasi, fasilitas khusus, alat peralatan dan perlengkapan khusus, dukungan, dan/atau personel intelijen negara yang berkaitan dengan penyelenggaraan fungsi dan aktivitas intelijen negara dipidana paling lama 10 tahun penjara dan denda paling banyak Rp500 juta. “Denda itu sama antara orang biasa yang membocor-

kan rahasia dan personel intelijen. Untuk personel intelijen, ini terlalu kecil. Bagaimana misalnya kalau dia dibayar Rp5 miliar oleh asing? Kan bisa saja,” tukasnya. Interupsi yang dikemukakan oleh Hidayat itu ditanggapi oleh pemimpin sidang Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso. Ia menegaskan, hal itu dijadikan catatan dalam pengesahan RUU yang dibahas selama tiga kali masa sidang tersebut. Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Sutanto optimistis pasal-pasal dalam UU Intelijen tidak akan disalahgunakan oleh personel dan lembaga intelijen. Pasalnya, ada lembaga yang mengawasi intelijen, yakni Komisi I DPR. “Kami harapkan ada penguatan intelijen tapi dengan memperhatikan nilai-nilai demokrasi, nilai-nilai HAM, dan penegakan hukum.” Digugat ke MK Di kesempatan berbeda, pengesahan UU Intelijen Negara itu langsung mendapat sorotan tajam dari lembaga swadaya masyarakat (LSM) yang membidangi persoalan hak asasi manusia, Imparsial. Lembaga itu menilai UU tersebut masih jauh dari harapan penegakan HAM. “RUU Intelijen yang di-

sahkan menjadi UU oleh DPR meninggalkan banyak masalah. UU ini jauh dari harapan untuk menjadikan intelijen kita sebagai intelijen reformis,” kata Direktur Eksekutif Imparsial Poengky Indarti. Menurut dia, ada 19 materi yang dinilai berpotensi melanggar hukum dan HAM, di antaranya ialah masih setengah hati mengakomodasi persoalan HAM serta definisi yang masih multitafsir, seperti definisi intelijen yang tak jelas. Selain itu, subjektivitasnya masih sangat tinggi, dan yang paling mengkhawatirkan ialah masih dicantumkannya fungsi pendalaman intelijen dan pelibatan intelijen dalam penyidikan. Poengky berpendapat, kewenangan intelijen untuk ‘menggali informasi’ bekerja sama dengan aparat hukum, sebagai pengganti istilah ‘interogasi’, akan merusak criminal justice system karena melanggar KUHAP dan HAM. Untuk itu, lanjutnya, Imparsial dan sejumlah LSM yang tergabung dalam Koalisi Masyarakat Sipil berencana akan mengajukan judicial review ke Mahkamah Konstitusi untuk menuntut pembatalan UU itu. (Ant/*/T-1) nurulia@mediaindonesia.com

MI/ROMMY PUJIANTO

PEMILU YANG BERKUALITAS: (Dari kiri) Wakil Ketua Pansus RUU Pemilu DPR RI Arwani Thomafi, moderator Didik Supriyanto, Kasubdit Fasilitasi Pemilu Kemendagri RI Syabnikmat Nizam, dan Partnership for Governance reform Ramlan Surbakti saat berbicara dalam diskusi interaktif mengenai RUU Pemilu di Jakarta, kemarin. Diskusi mengangkat tema Menciptakan pemilu yang berkualitas dan berintegritas menuju pelembagaan demokrasi elektoral di Indonesia.

KY Ancam Hakim Pelanggar Etik KOMISI Yudisial (KY) kini mendapat tambahan amunisi dalam melaksanakan tugasnya. Di antaranya, memiliki kewenangan untuk memberikan sanksi kepada hakim yang melanggar kode etik. Tambahan amunisi itu tertuang dalam UU KY yang disahkan dalam Rapat Paripurna DPR, kemarin, di Senayan, Jakarta. UU KY yang baru tersebut merupakan perubahan dari UU 22/2004 tentang KY. “Itu jadi tambahan amunisi kewenangan penguatan KY. Ini menjadi kado dari DPR bersama pemerintah,” ujar Wakil Ketua

DPR Priyo Budi Santoso yang memimpin rapat tersebut. Sanksi dari KY kepada hakim yang terbukti melakukan pelanggaran kode etik, menurut Ketua Panja RUU KY Tjatur Sapto Edy, bisa diberikan meski ditentang atau diabaikan oleh Mahkamah Agung (MA). Sanksi itu, sambung dia, berlaku setelah 60 hari. “Diharapkan kebuntuan di antara KY dan MA akan segera berakhir karena kedua lembaga ini mempunyai agenda bersama untuk menjaga keluhuran martabat dan perilaku hakim,” tuturnya. Penambahan kewenangan

lain, tambahnya, yakni KY dapat mengambil langkah hukum terhadap orang atau badan hukum yang dianggap merendahkan keluhuran martabat hakim. “Selain itu, KY juga berkewajiban mengupayakan peningkatan kapasitas dan kesejahteraan hakim, dan bisa meminta bantuan untuk melakukan penyadapan,” tuturnya, saat membacakan laporan akhir. Rapat pengesahan undangundang tersebut diwarnai interupsi dari anggota Komisi III Fraksi PKS Nasir Djamil. Nasir meminta agar Pasal 37 ayat (3)

yang memuat aturan mengenai calon pengganti Komisioner KY diberi penjelasan tambahan. Ayat itu berbunyi ‘Calon pengganti dapat berasal dari calon yang diajukan Presiden yang tidak terpilih oleh DPR berdasarkan urutan’. “Perlu diberikan penjelasan supaya nanti tidak terjadi kerumitan hukum seperti seleksi calon pimpinan KPK.” Menkum dan HAM Patrialis Akbar setuju akan hal itu. Pasal itu pun menjadi, ‘KY diberi kesempatan untuk mengajukan calon pengganti sesuai nomor urut yang sebelumnya sudah dilakukan seleksi’. (Wta/P-3)

Menakertrans Buka Perluasan Kesempatan Kerja dan Tingkatkan Perlindungan bagi Pekerja dan TKI

Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar melakukan peninjauan ke PT Sritex di Sukoharjo Jawa Tengah pada Sabtu (8/10). Muhaimin meminta perusahaan-perusahaan swasta di Indonesia agar membantu pemerintah dalam menciptakan lapangan kerja untuk mengurangi angka pengangguran. Selain itu, perusahaan swasta pun diminta membuka program magang di perusahaan sehingga dapat mempersiapkan dan melatih lulusan pendidikan agar siap bekerja dan dapat lebih mudah diterima oleh pasar kerja.

Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar melakukan pengecekan alat-alat pemeriksaan kesehatan bagipara pekerja disela-sela pertemuan ilmiah Perhimpunan Spesialis Kedokteran Okupasi Indonesia (Perdoki) di Jakarta, Jumat(7/10). Muhaimin menekankan pentingnya peningkatan derajat kesehatan tenaga kerja di Indonesia dan kesinambunganpenerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dengan melibatkan partisipasi aktif dan kerja sama antara pekerja dan manajemen perusahaan.

Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar memberikan paket bantuan padat karya produktif bagi TKI, calon TKI dan Keluarga TKI ketika mengadakan kunjungan ke kawasan kantong TKI di Desa Pegagan Kidul, Kec. Kapetakan, Cirebon Jawa Barat pada Selasa (11/10). Kemenakertrans telah melakukan pembenahan sistem penempatan dan perlindungan TKI yang dimulai dari Daerah Asal TKI dengan melibatkan kerja sama dan koordinasi antara pemerintah tingkat pusat, provinsi, Kabupaten/kota sampai tingkat aparat pemerintahan desa. Kemenaketrans pun menawarkan solusi kesempatan kerja bagi TKI calon TKI dan keluarga selain bekerja di luar negeri. Pemerintah memberikan bantuan PNPM Mandiri, program padat karya produktif dan teknologi tepat guna untuk mengembangkan sektor usaha petenakan, kerajinan, perkebunan, perikanan dll.

Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar melakukan penandatanganan prasasti pendirian unit kajian Social Protection and Decent Work Studies Centre (SECURE) sekaligus memperingati World Decent Day, di Universitas Gadjah Mada Yogyakarta pada Jumat (7/10). Muhaimin menyatakan pemerintah berkomitmen terhadap pelaksanaan kerja layak (decent work) melalui peningkatan peranan pengawasan ketenagakerjaan dan perlindungan sosial bagi para pekerja.

Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar mengunjungi para peserta pelatihan magang ke Jepang yang sedang belajar di Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja Luar Negeri Cevest Bekasi pada Kamis (6/10). Muhaimin mengatakan pada tahun 2012 Kemenakertrans Prioritaskan Pengembangan Balai Latihan Kerja (BLK) Daerah dengan melakukan revitalisasi 237 BLK milik Pemerintah Propinsi/Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia. Revitalisasi BLK ini menjadi salah satu program prioritas Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi dalam upaya menekan angka pengangguran yang tersebar daerah-daerah.


M EGAPOLITAN

6

RABU, 12 OKTOBER 2011

LINTAS BERITA Ketua RT di Koja Jual Raskin

MEMBUAT RESAPAN AIR: Pekerja membuat lubang resapan air di Jalan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, kemarin. Sekitar 70 sumur resapan tambahan dibuat di jalur hijau di sekitar taman Monas untuk menambah pasokan air tanah dan menghindari genangan air hujan. MI/ANGGA YUNIAR

Kasus Sedot Pulsa Sangat Serius Kasus pencurian pulsa jauh lebih besar daripada skandal Bank Century karena setiap tahun konsumen dirugikan sekitar Rp6 triliun. EDNA AGITA TARIGAN

K

EMENTERIAN Komunikasi dan Informatika mempertemukan sejumlah pihak dalam upaya mengungkap pencurian pulsa. Namun, upaya tersebut dinilai mengecewakan pelanggan karena terkesan hanya seremonial. Dalam pertemuan di Kantor Kemenkominfo itu hadir pihak Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI), penyedia layanan konten, Bareskrim

Polri, serta Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI). Pertemuan itu mengecewakan berbagai pihak. Perwakilan konsumen David Tobing terang-terangan menyatakan kecewa. “Hasil pertemuan ini belum memuaskan pelanggan. Kesimpulannya bersifat klise dan tidak mungkin tercapai karena tidak ada penindakan tegas terhadap content provider,” cetusnya seusai pertemuan. David yang juga seorang pengacara publik mengusulkan untuk menghentikan se-

PWNU DKI Dorong Pengembangan Koperasi di Jakarta PENGURUS Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) DKI Jakarta mendorong pengembangan koperasi di Jakarta bagi warga NU. Untuk itu PWNU DKI telah melakukan pelatihan pemahaman perkoperasian di Cipanas,Bogor, beberapa waktu lalu. Tujuannya memberikan pemahaman yang benar tentang koperasi sehingga tercipta koperasi-koperasi baru. Ketua PWNU DKI Djan Faridz mengatakan saat ini baru delapan koperasi yang terbentuk di Jakarta Pusat. “Kami menginginkan membentuk koperasi di 44 kecamatan di seluruh DKI Jakarta,” ujar Djan Faridz saat bertemu Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Syarifuddin Hasan, di Jakarta, kemarin. Kehadiran koperasi ini nantinya diharapkan bisa menjadi bapak angkat bagi warungwarung warga NU yang tersebar di gang-gang maupun di pinggir jalan. “Melalui koperasi inilah kita harapkan bisa membantu menyejahterakan warga NU. Saat ini, di Jakarta telah ada sekitar 50 ribu lebih pengurus NU.

Inilah yang nantinya berperan dalam pembentukan koperasi ini,” imbuh Djan Faridz. Ia mengajak warga NU mulai mengembangkan usaha untuk menyejahterakan umat. “Jangan warga NU itu bergerak hanya di bidang dakwah dan pesantren. Saya ingin juga ekonominya ditingkatkan, terutama warung-warung warga NU yang tergerus sehingga mereka juga bisa bersaing melawan perusahaan multinasional,” tegasnya. Saat ekonomi Indonesia dilanda krisis,lanjutnya, hanya sektor UKM yang masih bertahan. Adapun perusahaanperusahaan besar lainnya banyak yang gulung tikar. Koperasi NU yang didirikan di Jakarta diharapkan bisa menjadi barometer bagi koperasi NU di seluruh Indonesia. Menteri Koperasi dan UKM Syarifuddin Hasan menyatakan dukungannya terhadap gerakan koperasi yang dilakukan PWNU DKI. “Dengan dibentuknya koperasi ini, kita bisa membantu permodalannya, sehingga bisa kita dorong untuk mencapai tujuan perkoperasian tersebut,” ujarnya. (*/J-2)

mua perjanjian antara operator dan penyedia layanan terkait de ngan pengiriman SMS konten ke pelanggan telepon seluler. SMS konten tersebut setidaknya merugikan konsumen Rp508,8 miliar per bulan atau sekitar Rp6 triliun per tahun. “SMS konten itu tidak boleh lagi karena memang dilarang oleh Pasal 26 UU No 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE). Operator memberikan data ke content provider, mereka kan langsung menyerahkan servernya, disuruh masuk, masukin isi produknya apa,” cetusnya. Melindungi operator Ketua Lingkar Studi Mahasiswa (Lisuma) Al Akbar Ramadillah, yang ikut memonitor

pertemuan dan menggelar posko pengaduan pencurian pulsa di depan Kantor Kemenkominfo, menilai pihak Kemenkominfo melindungi penyedia jasa konten.

MI/PANCA

David Tobing Perwakilan konsumen “Kami kecewa melihat Kemenkominfo terkesan melindungi operator dan content provider,” ungkapnya sembari mengingatkan pertemuan itu akan sia-sia seperti pertemuan

terdahulu karena tidak tegas melindungi konsumen. “(Kementerian) Kominfo, operator seluler, dan BRTI hanya beretorika,” sindirnya. Pemerintah, menurut Akbar, belum menganggap penyedotan pulsa sebagai kondisi krusial yang merugikan konsumen. Padahal, dalam rapat dengar pendapat dengan DPR, Senin (10/10), terungkap kerugian penyedotan pulsa hingga saat ini bisa mencapai Rp100 triliun. “Kasus ini jauh lebih besar daripada skandal Bank Century yang hanya merugikan negara Rp6,7 triliun. Itulah sebabnya kasus ini harus dibahas serius dan dituntaskan,” papar Akbar. Dalam waktu dekat, Lisuma mengeluarkan daftar ope-

rator dan penyedia layanan konten bermasalah. “Kami susun berdasarkan data keluhan masyarakat yang kami terima,” tandasnya. Sekretaris Jenderal Indonesia Telecommunications Users Group Muhamad Jumadi mengusulkan supaya penyedia layanan konten dan operator telekomunikasi diaudit. Anggota BRTI Iwan Krisnadi sepakat dengan Jumadi. BRTI telah menetapkan langkah jangka pendek. “BRTI mengadakan call center, mengaudit content provider dan operator. Kalau ditemukan tindak kriminalitas, akan ditindak. Pelanggan yang dirugikan berhak mendapatkan ganti rugi,” ujarnya. (VB/J-1) edna@mediaindonesia.com

Pohon Tumbang Timpa Tiga Mobil SEBUAH pohon beringin setinggi 15 meter yang berada di halaman Hotel Mega Pro Jalan Proklamasi Nomor 40-42 tumbang dan menimpa tiga mobil milik tamu hotel. Pohon tumbang karena sudah tua, dan bagian bawahnya keropos. Dua mobil yang tertimpa jenis Kijang Innova berwarna hitam dengan pelat nomor R 9212 AB dan B 1801 WFI. Adapun satu unit mobil lainnya jenis Toyota Avanza berwarna silver dengan pelat nomor BE 2309 CO. Satu tiang instalasi telepon ikut tertimpa dengan kondisi kabel masih terpasang melintang. Omon, 53, saksi mata yang juga sopir mobil Avanza, mengatakan, pada saat kejadian dirinya sedang tertidur di dalam mobil. Ia terbangun karena teriakan warga. “Saya baru tidur di dalam mobil sekitar pukul 02.00 WIB, dan sekitar pukul 02.45 beberapa orang di sekitar hotel teriak-teriak. Saya kira ada tabrakan. Tiba-tiba ada suara brak. Tahu-tahu pohon tumbang menimpa mobil majikan saya,” ucapnya di lokasi, kemarin. Saat keluar, timbunan ranting pohon sudah menutupi kendaraannya. Beruntung ia selamat. Petugas hotel pun langsung mendekat dan menyelamatkan Omon yang baru

keluar dari kendaraannya. Sama halnya Omon, Giri, 38, pemilik mobil Kijang Innova

yang kendaraannya juga tertimpa pohon, mengungkapkan dirinya baru mengetahui

MI/ATET DWI PRAMADIA

TIGA MOBIL TERTIMPA POHON: Petugas menembang pohon yang menimpa tiga mobil di halaman Hotel Mega Pro, Jalan Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat, kemarin. Belum diketahui penyebab pohon tumbang, padahal saat itu tidak ada angin kencang maupun hujan. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.

kejadian itu saat makan pagi di hotel tersebut. Penanggung jawab keamanan hotel, Buyung, menyatakan seluruh kerugian atas kerusakan ketiga unit mobil tamu hotel tersebut menjadi tanggung jawab Pemprov DKI. Di sisi lain, Kasudin Pertamanan Jakarta Pusat, Nuraida Lievayanti, mengungkapkan tumbangnya pohon tersebut bukan menjadi kewenangan Dinas Pertamanan DKI Jakarta ataupun Suku Dinas Pertamanan Jakarta Pusat. Sebab pohon merupakan milik hotel dan peristiwa itu terjadi di area hotel. Pada kesempatan berbeda, wilayah Bogor diguyur hujan es, kemarin petang. Padahal pagi hingga siang cuaca di wilayah Bogor cukup cerah. Di Kota Bogor, tepatnya di kawasan Tanah Sareal, hujan mulai turun sekitar pukul 16.30. Intensitas hujan cukup deras, disertai angin kencang, petir, dan es. Suara es yang mengenai bagian atap cukup terdengar keras, dan ukuran es yang berjatuhan cukup besar, hingga ada yang seukuran kelereng. “Hujan es. Itu suaranya keras dan terlihat di lantai,” kata Selvi, warga di daerah Kebon Pedes, Kelurahan Kebon Pedes, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor. (VB/DD/J-4)

SEORANG ketua RT terlibat dalam penyelewengan beras bagi masyarakat miskin (raskin) di Koja, Jakarta Utara. Kepolisian Sektor Koja menggerebek rumah penadah beras. Polsek Koja berhasil menyita 12 karung beras raskin, yang masing-masing berisi 50 kilogram (kg) beras, dalam penggerebekan sebuah rumah di Gang Pelita 1A, Nomor 14, RT 04/RW 03, Rawa Badak Utara, Koja. Tersangka penadah beras, Budi Hidayat, 21, telah ditangkap petugas. Begitu pula tersangka penjual beras yang merupakan Ketua RT 17/RW 01, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Misnah, 40, serta istrinya, Nurhasanah, 35. “Mereka tertangkap tangan sedang menjual beras raskin di rumah Budi,” kata Kepala Unit Reksrim Polsek Koja, AK Suteja, kemarin. (NA/J-2)

WNI Selundupkan Sabu lewat Dubur DUA orang asal Bireun, Aceh, Rizka Putra Pratama Ibrahim, 20, dan Munir, 38, tertangkap petugas Bea dan Cukai Bandara Soekarno-Hatta saat coba menyelundupkan sabu seberat 160 gram atau senilai Rp320 juta dengan cara dimasukkan ke dubur dari Kuala Lumpur. Menurut Kepala Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Bandara Soekarno-Hatta, Oza Olivia, di Tangerang, Banten, kemarin, Rizka ditahan setelah di sekitar usus Rizka terlihat adanya benda asing. “Kami memberikannya obat pencahar,” kata Olivia. Akibatnya, lima butir kapsul berukuran ibu jari yang dimasukkan Rizka lewat duburnya itu keluar. Setelah dicek menggunakan narkotes, kristal bening di dalam kapsul tersebut positif sabu. Adapun Munir ditangkap karena diduga sebagai calon penerima sabu yang dibawa Rizka. (SM/J-2)

DKI Kirim 200 Transmigran PROGRAM Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi DKI ini bertujuan mengatasi masalah kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya warga yang tinggal di pinggir kali serta di tepi rel. “Transmigrasi ini diprioritaskan bagi masyarakat yang tinggal di wilayah kumuh, bantaran kali, dan pinggir rel,” kata Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi DKI Deded Sukendar di Balai Kota DKI, kemarin. Selain mengatasi masalah kemiskinan, program ini juga bertujuan mengembangkan potensi usaha di lokasi transmigrasi. (Ssr/J-2)

Warga Minta Jalan Diperbaiki PULUHAN warga Parigi Lama, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), menyerbu Kantor Kecamatan Pondok Aren, Tangsel. Warga menuntut agar segera dilakukan perbaikan jalan yang rusak parah di Jalan H Sarmah. Jika tidak ada kepastian kapan jalan diperbaiki, camat didesak mundur karena dinilai tidak mampu melaksanakan tugas. “Camat jangan cuma diam saja melihat jalan rusak dan berlubang. Kalau memang tidak bisa kerja mendingan turun saja,” teriak koordinator aksi, Anjas Van Gamma, saat melakukan orasi, kemarin. Jalan sepanjang 2,8 km yang rusak tersebut merupakan jalan tembusan dari Parigi Baru ke Pondok Kacang Timur. Sudah 13 tahun belum juga diperbaiki. (DA/J-2)


M EGAPOLITAN

RABU, 12 OKTOBER 2011

Penyerahan 25 Blok Rusunawa Terkendala Selain ketiadaan payung hukum, operasional rusunawa terkendala oleh ketersediaan pasokan air dan listrik. SELAMAT SARAGIH

S

EBANYAK 25 blok atau sekitar 2.430 unit rumah susun sederhana sewa (rusunawa) yang telah selesai dibangun belum bisa dihuni. Operasional rusunawa itu terkendala oleh serah terima dari pemerintah pusat ke Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI karena belum memiliki payung hukum. Apabila sudah diserahterimakan ke Pemprov DKI, barulah rusunawa itu bisa dihuni oleh masyarakat berpenghasilan rendah. “Ada masalah administrasi sehingga belum bisa diserahkan kepada Pemprov DKI. Sebab ada peraturan Kementerian Keuangan yang menyebutkan pemerintah pusat tidak boleh menyerahkan asetnya kepada pemerintah daerah. Sekarang sedang dicarikan payung hu-

kumnya,” kata Kepala Dinas Perumahan dan Gedung Pemerintahan Daerah DKI, Agus Subardono, di Jakarta, kemarin. Adapun rincian rusunawa yang telah dibangun yakni Rusunawa Marunda sebanyak 11 blok (1.080 unit), Rusunawa Jl Komarudin sebanyak enam blok (600 unit), Rusunawa Jl Pinus Elok sebanyak empat blok (400 unit), Rusunawa Cakung Barat sebanyak dua blok (150 unit), dan Rusunawa Cipinang Besar Selatan sebanyak dua blok (200 unit). “Kami berharap payung hukum berupa undang-undang atau peraturan lainnya segera diterbitkan sehingga rusunawa itu bisa secepatnya ditempati dan dinikmati warga yang berpenghasilan rendah,” ujarnya. Hingga saat ini, ungkap Agus, pihaknya telah membangun 83 blok rusunawa yang memiliki 6.643 unit. Seluruh unit tersebut ada yang telah dihuni dan dalam proses pengisian warga yang menjadi sasaran pembangunan rusunawa. Selain masalah payung hukum, pengisian rusunawa yang dibangun dengan APBD DKI mengalami kendala, mulai belum lengkapnya fasilitas hingga sarana dan prasarana

Izin Mal Baru di DKI Dihentikan

seperti listrik dan air. Selain itu, juga soal seleksi terhadap calon penghuni rusunawa. “Warga yang berhak menghuni rusunawa tetap harus melalui proses seleksi yang ketat. Sebab kalau dibuka begitu saja, dalam waktu kurang dari satu bulan pasti sudah penuh rusun tersebut,” ungkapnya. Untuk memenuhi itu, pihaknya bekerja sama dengan wali kota, camat, dan lurah untuk menyeleksi warga. Penataan RW Kumuh Pemprov DKI melakukan

Dewan Gereja Sedunia Kunjungi GKI Yasmin

B

ERITA pembatalan izin mendirikan bangunan Gereja Kristen Indonesia (GKI) Yasmin oleh Wali Kota Bogor Diani Budiarto merebak melewati batas negara. Dewan Gereja Sedunia (World Council of Churches Central Committee) kemarin, mengirim perwakilan untuk mendatangi lokasi gereja yang disegel dan dijaga Satuan Polisi Pamong Praja di Jalan KH Abdullah bin Nuh, Kompleks Perumahan Taman Yasmin, Kelurahan Curug Mekar, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor. Walter Altman, perwakilan tersebut, datang dalam rangka kunjungan kerja di Indonesia dan tiba di lokasi sekitar pukul 07.30 WIB. Dia didampingi pengurus Sinode GKI pusat serta pengurus GKI Kota Bogor. Walter dan rombongan melihat lokasi serta bercakapcakap di sana sekitar 20 menit. Meski sifatnya hanya kunjungan, kehadiran Walter dan rombongan mendapat pengawalan cukup ketat. Sedikitnya 100 personel gabungan TNI/Polri serta Satpol PP berjaga-jaga. Bahkan kendaraan antihuru-hara berperangkat water canon pun disiagakan di sekitar lokasi. Dalam kesempatan itu, Walter memberikan pernyataan atas permasalahan GKI Yasmin yang terus berlarut-larut. Menurutnya, masalah GKI Yasmin sudah diketahui oleh seluruh gereja sedunia. “Kami sudah memberitahukan kepada gereja-gereja yang menjadi anggota. Kami juga akan mengirimkan surat secara langsung kepada pimpinan gereja. Kami mengharapkan solidaritas dari seluruh dunia. Kami juga berharap kesulitan ini bisa terselesaikan dan bisa merasakan kedamaian dengan kasih bersama-sama,” cetusnya.

Membatasi ibadat Selain memperhatikan kasus GKI Yasmin melawan Wali Kota Diani Budiarto, menurut Walter, Dewan Gereja Sedunia juga melawan semua bentuk hukum yang membatasi umat Islam beribadah di negara-negara Barat. “Hak umat Kristen beribadat sama dengan hak umat Islam di seluruh dunia. Hubungan antara umat Kristen dan umat Islam sangat penting di dunia. Inilah tujuan saya ke sini,” tuturnya. Walter juga memberikan tanggapan terkait dengan pernyataan Menteri Agama Suryadharma Ali, sehari sebelumnya, di Bogor, bahwa permasalahan GKI Yasmin bukanlah permasalahan agama atau SARA, melainkan perizinan. “Sejauh yang saya tahu, izin sudah diberikan wali kota terdahulu. Pada awalnya Pemkot Bogor juga ikut meletakkan batu pertama. Saya tidak tahu apa yang

7

menyebabkan perubahan tersebut.” Menurutnya, keputusan Mahkamah Agung sebagai pengambil keputusan hukum tertinggi di Indonesia seharusnya ditaati. “Saya juga tahu beberapa organisasi Islam setuju dengan jemaat ini. Saya datang dengan solidaritas. Saya yakin solusi damai segera didapatkan dan jemaat bisa menggunakan gereja kembali,” imbuhnya sambil menyarankan tetap berdiskusi untuk mendapatkan solusi. Pihak GKI Yasmin, dalam rilisnya, mengatakan kunjungan Walter merupakan perhatian dan keprihatinan umat Kristen sedunia atas terjadinya diskriminasi terhadap GKI Yasmin. “Apa yang kami terima merupakan diskriminasi karena telah memiliki dan memenuhi segala perizinan pendirian rumah ibadat. Bahkan IMB tersebut dikuatkan oleh MA dan Ombudsman,” terangnya. (DD/J-1)

MI/DEDE SUSIANTI

MENINJAU GKI YASMIN: Moderator Dewan Gereja Sedunia Walter Altman (kanan) berdialog dengan jemaat saat meninjau Gereja Kristen Indonesia (GKI) Yasmin di Bogor, kemarin.

penataan rukun warga (RW) kumuh pada 2011 dan 2012 melalui program Mohammad Husni Thamrin (MHT) Plus. Program itu digelar untuk meningkatkan taraf hidup warga Ibu Kota, terutama di kawasan permukiman padat, kumuh, dan miskin. “Sesuai data Badan Pusat Statistik (BPS) DKI, terdapat sebanyak 416 RW kumuh di lima wilayah kota madya dan satu Kabupaten Administratif Kepulauan Seribu,” jelas Agus. Menurut Agus, Pemprov DKI akan menata sebanyak 279 RW kumuh. Diharapkan, penataan

ini dapat rampung hingga tiga tahun ke depan. Agus menerangkan, Pemprov DKI sangat fokus dalam penataan RW kumuh melalui program MHT Plus. Jika seluruh RW kumuh yang tersebar di enam wilayah DKI dapat ditata dengan baik dan keluar dari kondisi kumuh menjadi sejahtera, kesejahteraan hidup warga Jakarta pun akan semakin meningkat. Adapun untuk program MHT Plus dialokasikan dana sebesar Rp82 miliar. (J-2) selamat@mediaindonesia.com

PEMERINTAH Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta sekarang telah mengeluarkan instruksi gubernur yang berisi tentang moratorium pemberian izin pembangunan pusat perbelanjaan pertokoan/mal dengan luas lebih dari 5.000 meter persegi hingga 2012. “Saat ini, wajah Kota Jakarta sudah terlalu banyak mal dan pusat perbelanjaan. Apalagi, pertokoan dan mal itu bisa menimbulkan kemacetan baru. Jadi, sekarang ditunda dulu,” kata Kepala Dinas Tata Ruang DKI Wiriyatmoko di Jakarta, kemarin. Dalam instruksi gubernur itu, Asisten Sekda bidang Pembangunan dan Lingkungan Hidup, Kepala Dinas Tata Ruang DKI, dan Biro Hukum DKI diminta melaksanakan moratorium pusat perbelanjaan secara konsekuen serta tepat waktu hingga 2012. “Kami juga diminta agar segera menyosialisasikan instruksi gubernur ini kepada para pengembang untuk berhenti membangun pusat perbelanjaan. Kami sudah memberikan surat edaran kepada Ketua REI DKI dan Ketua Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) DKI agar menunda pembangunan pusat perbelanjaan hingga akhir tahun depan,” kata Wiriyatmoko. Saat ini di DKI Jakarta sudah ada 564 pusat perbelanjaan. Itu terdiri dari 132 pusat perbelanjaan dikategorikan sebagai mal dan sisanya 432 pusat perbelanjaan dikategorikan sebagai swalayan, hipermarket, pusat grosir, pertokoan, dan pasar tradisional. Jumlah terbanyak berada di wilayah Jakarta Pusat dan dan Jakarta Selatan. Dampaknya

kondisi wilayah sudah mulai jenuh dan padat. Pusat perbelanjaan itu, kata Wiriyatmoko, malah sering menyebabkan kepadatan lalu lintas di sekitar mereka. “Karena itu, kita akan batasi pembangunan pusat perbelanjaan hingga akhir 2012 yang memiliki luas lebih dari 5.000 m2,” ujarnya. Di luar itu, lanjutnya, pembatasan dilakukan pada lokasi-lokasi yang strategis dan belum dikembangkan seperti kawasan perbelanjaan Satrio dan wilayah Jakarta Timur sebagai salah satu pusat kegiatan primer yang ditetapkan dalam Perda RTRW DKI Jakarta 20112030.

Saat ini di DKI Jakarta sudah ada 564 pusat perbelanjaan.” “Intinya pembangunan pusat perbelanjaan di bawah 5.000 meter persegi di lokasi strategis, tidak membebani lalu lintas, dan tidak mengganggu lingkungan masih bisa diberikan izin. Kecuali itu, kami tidak akan memberikan izin baru,” tegasnya. Selain itu, paparnya, kebijakan Pemprov DKI dalam bidang penataan ruang mengarahkan pembangunan ke Jakarta bagian timur, barat, dan utara. Mengenai protes terhadap pembangunan Gandaria City Mal, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Wiriyatmoko menegaskan izin pembangunan mal itu adalah izin lama yang dikeluarkan pada 2006. Karena krisis finansial, pembangunannya ditunda hingga 2009. (Ssr/J-4)


8

N USANTARA

RABU, 12 OKTOBER 2011

9 Siswa Samosir Tewas Terbakar SEMBILAN jenazah pelajar SMA Negeri Pangururan, Kabupaten Samosir, Sumatra Utara (Sumut), yang meninggal akibat musibah kebakaran di tempat kos mereka, akan segera dikuburkan. Tempat kos mereka mengalami kebakaran, Senin (10/10), sekitar pukul 03.00 WIB. Sumber api diduga akibat korsleting listrik sehingga rumah yang masih terbuat dari papan tersebut cepat dilalap api. Korban tewas antara lain terdiri atas siswa kelas 1 yaitu Nixon Sitanggang, Lamra Si hotang, Bonita Rumapea, Dormauli Devi Lumbanraja, dan Syukur Manutur Parhusip, serta siswa kelas 2 yakni Bernardo Sinaga. Dua korban lain merupakan kakak beradik Paskah Tarapul Sinaga (siswi kelas 1) dan Saut Sinaga (siswa kelas 2). Kebakaran menghanguskan empat pintu rumah kos yang persis berada di depan gedung sekolah tersebut. Barang-barang termasuk dua unit sepeda motor di rumah itu juga hangus terbakar. Kepala Bagian Humas Pemerintah Kabupaten Samosir Gomgom Naibaho mengatakan pemakaman jenazah korban akan dilakukan di kampung halaman mereka atas per mintaan pihak keluarga setelah dilakukan proses identifikasi oleh tim laboratorium forensik dari Medan dibantu aparat kepolisian. Ia mengutarakan Wakil Bupati Samosir Mangadap Sinaga dan Sekretaris Daerah Kabupaten Samosir Hatorangan Simarmata akan menghadiri pemakaman. Gomgom menambahkan ke sembilan jenazah tersebut akan dijemput pihak keluarga untuk selanjutnya dimakamkan di kampung halaman masing-masing. Pemkab, tambahnya, juga akan menyediakan kantong mayat dan peti jenazah. Dugaan sementara, kata dia, kebakaran yang menewaskan penghuni lantai dua rumah kos tersebut berawal dari korsleting listrik sehingga rumah yang masih terbuat dari papan tersebut cepat terbakar. “Hingga kini, pihak kepolisian masih mengembangkan penyelidikan.” (YM/Ant/ N-1)

Wisata Kaltim belum Digarap Serius

MI/ GINO F HADI

PERSIAPAN SAIL WAKATOBI-BELITONG: Sebanyak 500 kapal nelayan tradisional Belitung, Provinsi Bangka Belitung, ikut memeriahkan geladi kotor Sail Wakatobi-Belitong 2011 di Pantai Tanjung Kelayang, Pulau Belitung, Bangka Belitung, kemarin. Sail Wakatobi-Belitong 2011 diikuti 55 peserta reli kapal yacht dari berbagai negara.

INDUSTRI pariwisata di Kalimantan Timur (Kaltim) sudah saatnya dikembangkan dengan serius karena dinilai memiliki destinasi yang tak kalah menarik jika dibandingkan dengan wilayah lain di Indonesia. Bupati Berau, H Makmur HAPK, mengutarakan hal itu ketika membuka Festival Jepen, Sabtu (8/10). Festival tersebut diselenggarakan di Kabupaten Berau selama dua hari dan berakhir Minggu (9/10) malam. Industri pariwisata, lanjutnya, bisa diandalkan untuk ikut membantu mengangkat perekonomian masyarakat yang selama ini lebih bertumpu pada hasil hutan dan batu bara. Namun, menurut dia, pembangunan pariwisata seharusnya juga diimbangi dengan pembangunan infrastruktur dan sosial yang lebih memadai agar bisa mengundang investor serta turis lokal dan mancanegara. Beberapa objek wisata di Berau sudah dikenal dan kerap dikunjungi wisatawan mancanegara. Ia mencontohkan Pulau Derawan dan Kakaban dengan taman lautnya yang indah. Atau pulau-pulau lainnya, seperti Pulau Menumbar, Semana, Sambit, Bakungan, Inaka, dan Maratua yang juga memiliki hamparan karang laut yang

menawan dan berbagai jenis ikan hias. ‘’Bahkan keanekaragaman biota laut Pulau Derawan, menurut para ahli taman laut, menduduki posisi ke tiga di dunia.’’ Pada kesempatan yang sama, Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Ilmu Pengetahuan Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata, Titien Soekarya, mengakui kunjungan wisata di Kaltim pada tahun ini mengalami peningkatan signifikan, bahkan secara

Bahkan keanekaragaman biota laut Pulau Derawan, menurut para ahli taman laut, menduduki posisi ke tiga di dunia.” persentase nasional pada posisi yang tertinggi. Hal itu bisa dilihat dari banyaknya jumlah wisatawan yang melalui pintu masuk Bandara Sepinggan di Balikpapan. “Untuk itu, pemerintah pusat bersama-sama pemerintah daerah akan terus mengembangkan industri pariwisata di Kaltim,” katanya. Berbagai ajang festival budaya seperti Jepen 2011 di Berau juga diharapkan mampu mendongkrak dan mempromosikan dunia pariwisata di Kalimantan. (Sto/N-1)

Uang Ganti Rugi Tol Dikembalikan Warga tetap menolak pengembalian uang ganti rugi yang disunat tim pembebasan tanah. Mereka ingin kasus itu dituntaskan di pengadilan. AKHMAD SAFUAN

P

ANITIA pembebasan tanah untuk Tol Semarang-Solo mulai mendekati dan membujuk para pemilik tanah untuk tidak membongkar kasus. Panitia berjanji akan mengembalikan uang yang telah disunat. Sebelumnya, sebanyak 87 warga mengadu ke Komite Penyelidikan dan Pemberantasan Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KP2KKN) Jawa Tengah, karena uang ganti rugi telah disunat hingga 60%. Dari pengakuan 87 warga Dusun Deres, Desa Kandangan, Kecamatan Bawen, Kabupaten

Semarang, yang terkena penyunatan oleh panitia pembebasan, mereka sudah beberapa kali diminta untuk datang ke kantor kepala desa. Beberapa anggota panitia pembebasan tanah untuk jalan tol membujuk warga agar menghentikan laporan. Mereka berjanji akan mengembalikan dana yang telah disunat kepada warga yang berhak menerima. ‘’Beberapa kali kami diundang pak kades untuk tidak mem permasalahkan hal itu lagi. Dana yang dipotong akan dikembalikan secara penuh,’’ kata Mutia, salah seorang korban penyunatan uang ganti rugi tol hingga 60%, kemarin.

MI/M IRFAN

Wan Abubakar Anggota DPR daerah pemilihan Riau Bahkan mereka juga diminta untuk tidak melaporkan kasus tersebut ke lembaga hukum. Namun, warga tetap menolak menandatangani surat perjanjian. ‘’Meski nantinya uang dikembalikan, proses hukum harus terus,’’ imbuh Mutiah. Warga lainnya, Prasetyo, menambahkan, seluruh warga yang menjadi korban pemotongan uang pembebasan tetap berkukuh kasus tersebut harus

dituntaskan di pengadilan. Apalagi warga sudah melaporkan kasus tersebut ke kejaksaan. ‘’Semua warga yang dana pem bebasan tanah disunat menolak menerima pengembalian dari panitia. Biarlah diselesaikan secara hukum.’’ Adanya keinginan tim pembebasan tanah mengembalikan uang ganti rugi yang dipotong, menurut Sekretaris KP2KKN Jawa Tengah Eko Haryanto, membuktikan bahwa penyunatan itu memang ada. ‘’Kita curiga selama ini banyak pembebasan lahan yang kondisinya sama dengan kasus yang dialami warga Desa Kandangan. Apalagi pembangunan jalan tol cukup panjang. Praktik semacam ini bisa terjadi di daerah mana pun,’’ kata Eko. Dia menambahkan, kasus Desa Kandangan mirip dengan

kasus pembebasan tanah untuk jalan tol di Desa Jatirunggo, Ka bupaten Semarang. Tim pembebasan tanah langsung mengirim uang kepada warga lewat rekening bank yang dibuat secara khusus. Namun, uang yang ditransfer tidak sesuai kesepakatan bersama. Harus diusut Dari Pekanbaru, Riau, dilaporkan, penyelidikan terhadap kasus dugaan korupsi pem bangunan stadion PON XVIII tahun 2012 mendapat dukungan DPR. Anggota DPR daerah pemilihan Riau Wan Abubakar meminta kasus dugaan korupsi itu segera diusut. ‘’Indikasi korupsi stadion utama PON Riau yang dilaporkan masyarakat harus segera ditindak aparat penegak hukum,’’ kata mantan

Wakil Gubernur Riau itu. Menurutnya, bila ada buktibukti kuat, kasus itu bisa langsung diusut penegak hukum. Kasus itu terkuak setelah Indonesia Monitoring Development (IMD) melaporkan adanya pe nyimpangan anggaran pembangunan stadion PON XVIII tahun 2012. Dari hasil investigasi IMD, pada megaproyek senilai Rp900 miliar terindikasi korupsi senilai Rp400 miliar. Dugaan penyimpangan dan korupsi ditengarai sudah dimulai sejak proses perencanaan, tender, hingga mark-up nilai proyek lebih dari 50%. Kasus tersebut sudah dilaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi. (RK/N-3) achmad_sapuan @mediaindonesia.com

Ribuan Petani di Tuban Nekat Tanam Padi

MI/LILIEK DHARMAWAN

SELAMATKAN: Petani menyiram tanaman padinya yang kekeringan, di Desa Adisana, Kecamatan Bumiayu, Brebes, Jawa Tengah, kemarin. RIBUAN petani di tujuh kecamatan, terutama di sepanjang aliran Sungai Bengawan Solo di Kabupaten Tuban, Jawa Timur (Jatim), nekat menanam padi. Padahal, debit air di Bengawan Solo mengalami penyusutan. Kepala Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura Dinas Pertanian Tuban, Sudarmudji, mengungkapkan kenekatan petani itu disebabkan mereka tergiur oleh mahalnya harga gabah pada musim ini. Harga gabah kering panen (GKP) di tingkat petani menca pai Rp4.000 per kg. ‘’Lebih menguntungkan tanam padi di-

banding palawija,’’ jelasnya kepada Media Indonesia. Selain itu, menurut dia, saat ini ketersediaan air di Bengawan Solo diprediksi cukup hingga panen mendatang. Apalagi, saat ini diperkirakan sudah mendekati musim hujan sehingga para petani di luar Bengawan Solo tidak kha watir tanaman mereka mengalami gagal panen karena kekeringan. Areal tanam itu tersebar di Kecamatan Jenu, Merakurak, Singgahan, Soko, Plumpang, Rengel, dan Widang. Namun, yang terbanyak berada di se-

panjang aliran Bengawan Solo. ‘’Memang ketersediaan air cukup hingga panen. Saya barusan cek kemarin,’’ tandasnya. Di sisi lain, Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Jatiwangi, Majalengka, Jawa Barat, Efendi, mengatakan musim hujan di Cirebon diprediksi terjadi pertengahan November. Karena itu, para petani diminta untuk pintar-pintar membaca cuaca saat hujan mulai turun. “Jika hujan baru turun satu kali, jangan buru-buru menanam padi,” katanya. Hal itu disebabkan hujan belum tentu akan turun setiap hari di awal musim hujan. Sebaliknya, Kepala Bidang Pertanian, Dinas Pertanian, dan Peternakan Kabupaten Indramayu, Takmid Sarbini, justru meminta para petani mempercepat pengolahan tanah. Setelah itu, para petani pun mulai mengamati kondisi cuaca hingga pertengahan Oktober ini. Jika hujan belum turun, mereka dianjurkan untuk melakukan pengolahan tanah kering dan tanam dengan sistem gaga rancah. “Jika hujan sudah turun, tanam bisa dilakukan secara basah,” katanya. Percepatan tanam ini untuk menghindari banjir yang biasa terjadi pada Januari-Februari. (YK/UL/LD/N-1)

ABU MARAPI: Gunung Marapi di Kabupaten Tanah Datar dan Agam kembali mengeluarkan abu vulkanis, seperti terlihat dari Lubuk Alung, Kabupaten Padangpariaman, Sumatra Barat, kemarin. Pihak Badan Geologi PVMBG Bukittinggi mengimbau masyarakat sekitar kaki gunung supaya tidak khawatir. ANTARA/IGGOY EL FITRA

Mengubah Sampah Jadi Emas MENGUBAH sampah menjadi emas, mengubah emas menjadi cinta kasih, lalu menyebarkan cinta kasih ke seluruh dunia. Gaya hidup peduli lingkungan itulah yang disosialisasikan Yayasan Budha Tzu Chi di se luruh dunia, termasuk di Indonesia. “Para relawan kami menyosialisasikan gaya hidup peduli lingkungan itu ke sekolah-sekolah. Misalnya, para siswa kalau ke kantin bawa tempat makanan sendiri, bukan styrofoam atau wadah plastik dari kantin,” ujar Suriadi, Kepala

Departemen Training dan Pengembangan Yayasan Budha Tzu Chi Indonesia, dalam seminar tentang pemanasan global (global warming), di Festival Citylink, Bandung, pekan lalu. Pada seminar yang merupakan rangkaian Festival Buddhis (29 September-16 Oktober 2011), itu hadir pula sebagai pembicara Prof Dr Toto Winata dan Guru Besar Fisika dan Atom Institut Teknologi Bandung (ITB). Suriadi mengatakan, saat ini di Taiwan terdapat 5.413 depo pelestarian lingkungan

yang dikelola 72.164 relawan. Adapun di seluruh dunia tersebar 6.450 depo dengan 87.750 relawan. “Di depo-depo tersebut para relawan membimbing masyarakat bagaimana memilahmilah sampah dan mengubahnya atau menjualnya. Di Taiwan, hasil penjualan sampah bisa membiayai pasien cuci darah yang tidak mampu,” tambah Suriadi. Karena itu, Suriadi mengajak para peserta seminar untuk memulai gaya hidup peduli lingkungan dari diri sendiri.

Gaya hidup tersebut, lanjutnya, bisa dimulai dari pola makan, pola bertransportasi, menerapkan pola hidup sederhana sehari-hari, dan lain sebagainya. “Misalnya, mengurangi mengonsumsi makanan yang mengandung CO2, tidak mengejar mode terkini, memakai benda yang pemakaiannya jangka pan jang, mengurangi pemakaian barang sekali pakai lalu dibuang. Dengan begitu, kita bisa memperlambat pertumbuhan sampah,” tambah Suriadi. (Ros/N-1)


T ANAH A IR

RABU, 12 OKTOBER 2011

DARI PULAU KE PULAU

09.30 Wita

Makassar, Sulsel

Polres Sorong Sita Dokumen TPM-OPM

Sidang Pembunuhan Ricuh

POLRES Sorong Kota menyita puluhan senjata tajam dan dokumen Tentara Papua Merdeka dari Organisasi Papua Merdeka (TPM-OPM) dalam razia terhadap kapal motor (KM) Gunung Dempo. Razia dilakukan saat kapal jurusan Ambon tersebut bersandar di Pelabuhan Sorong, kemarin. “Sekitar 60 anggota diterjunkan untuk menggeledah KM Gunung Dempo. Itu dilakukan untuk mencegah teroris masuk ke Kota Sorong. Hasilnya puluhan senjata tajam dan dokumen OPM/TPM diamankan,” ungkap Agus, salah satu anggota Polres Sorong. Ditambahkan Agus, puluhan senjata tajam itu seperti sangkur, badik, dan parang akan dimusnahkan Polres Sorong Kota, sedangkan dokumen OPM/TPM akan terus diselidiki guna menentukan apakah ada unsur pidana. (MS/N-4).

SIDANG pembunuhan satpam Perumahan Green Apple, Abdul Rahman, diwarnai keributan. Keluarga korban hendak menghakimi terdakwa saat sidang digelar di Pengadilan Negeri Makassar, Sulsel, kemarin. K e l u a rg a k o r b a n t i d a k ikhlas salah satu anggota keluarga dikeroyok dan ditikam hingga tewas. Mereka pun menyerang dan memukuli dua terdakwa sebelum sidang. Seusai sidang, keributan kembali terjadi karena ke-

Evakuasi KM Marina Terhambat TIM SAR terpaksa menghentikan upaya evakuasi jasad korban yang diduga terjebak di dalam bangkai kapal motor (KM) Marina Nusantara II yang terbakar di Sungai Barito, Kalimantan Selatan, kemarin siang. Kondisi air pasang dan waktu yang tidak memungkinkan mengharuskan mereka mengurungkan rencana evakuasi. Evakuasi yang dipimpin Koordinator Posko SAR, Teguh Prasetyo, itu melibatkan petugas KNKT dan Laboratorium Forensik Polri. Petugas, menurut Teguh, kesulitan menemukan jenazah korban yang terjebak di dalam kapal. Namun, perwakilan keluarga korban yang ikut dalam upaya evakuasi, Edo Kurniawan, tetap meyakini adanya korban yang tewas dan sudah menjadi abu. “Kami mendesak tim SAR mempercepat evakuasi walau hanya tersisa abu karena bagian lambung kapal mulai kemasukan air,” pintanya. (DY/N-1)

10.30 WIB

ANTARA/ARIEF PRIYONO

RAFLESIA MINI: Warga menyaksikan bunga bangkai mini (Raflesia zollingeriana) di Kelurahan Balowerti, Kediri, Jawa Timur, kemarin. Bunga langka berdiameter 45 cm dan tinggi 47 cm tersebut tumbuh menjelang musim penghujan tiba dan hanya mampu bertahan hidup selama sepekan.

10.50 WIB

BAKTERI darah menyerang 1.000 ha kebun pisang kapok dan wak (pisang lokal) di Kecamatan Padang Tiji, Kabupaten Pidie, Aceh. Kondisi itu semakin mengkhawatirkan, sementara pemerintah diam saja. “Sudah 700 ha gagal panen dan mati total. Kami sudah melaporkan ke pemerintah lokal dan Kementerian Pertanian di Jakarta. Tapi tidak ada tanggapan serius,” ujar Zakaria, tokoh petani pisang di Desa Keupula, Padang Tiji, kepada Media Indonesia, kemarin. Pengamat hama dan penyakit tanaman di Kabupaten Pidie, Abdullah Ali, mengatakan dugaan sementara tanaman pisang itu terserang bakteri darah. Hal itu berdasarkan kondisi buah pisang yang busuk di bagian isi dalam, yang kemudian menjalar ke batang bagian dalam dan akar. (MR/N-4)

Belum Ada Kepastian Realisasi Railbus OPERASIONAL railbus Batara Kresna yang akan mengambil rute Solo-Wonogiri, Jawa Tengah, belum pasti. ‘’PT KAI saat ini masih sibuk dengan upaya perbaikan layanan penumpang yang lebih manusiawi, terkait penyempurnaan moda angkutan kereta yang tidak membolehkan ada penumpang berdiri di segala kelas,’’ ujar juru bicara Daerah Operasional (Daop) VI Yogyakarta, Eko Budiyanto, kemarin. Padahal, kereta api modern berbiaya Rp18 miliar itu telah resmi diluncurkan Menteri perhubungan Freddy Numberi pada 26 Juli silam. Menurut dia, persoalan pengoperasian railbus terkendala bukan semata faktor besaran tarif tiket yang belakangan ini jadi pro-kontra antara PT KAI dan pemda yang akan dilalui moda itu, melainkan lebih pada kesiapan infrastruktur jembatan di wilayah Wonogiri. (WJ/N-1)

Bakorkamla Kaji Illegal Fishing

KEPALA Pusat Kajian Keamanan Laut, Badan Koordinasi Keamanan Laut (Bakorkamla), Brigjen AJ Benny Mokalu mengatakan pihaknya saat ini tengah membuat kajian penanganan dan solusi untuk mengatasi maraknya praktik pencurian ikan di perairan Indonesia. ‘’Persoalan yang kita hadapi saat ini adalah masih maraknya illegal fishing, termasuknya juga human trafficking,’’ ungkapnya saat bertemu dengan Wakil Gubernur Kalimantan Selatan Rudy Resnawan di Banjarmasin, kemarin. Ia mengatakan meski pemerintah melalui TNI Angkatan Laut dan instansi terkait berupaya keras mengatasi persoalan pencurian ikan, luasnya wilayah perairan menjadi kendala tersendiri. Ia mengakui praktik illegal fishing menimbulkan kerugian sangat besar bagi negara. (DY/N-1)

Polres Parepare Musnahkan Sabu KEPOLISIAN Resor (Polres) Kota Parepare, kemarin, memusnahkan barang bukti narkotika dan obat terlarang jenis sabu seberat 355 gram dengan cara dibakar. Pemusnahan obat terlarang itu dipimpin Kapolres Parepare AKB M Pratama. Menurut Pratama, sebenarnya barang bukti sabu di Polres Parepare sebanyak 380 gram, tapi yang dimusnahkan hanya 355 gram karena sisanya yang 25 gram masih digunakan sebagai barang bukti dalam persidangan. “Semua sabu-sabu yang dimusnahkan tersebut berasal dari satu orang bernama Rusdin yang merupakan anak buah kapal (ABK) kapal motor Chatalea yang tertangkap tangan mengedarkannya di Pelabuhan Nusantara Parepare setelah terpantau dari rekaman CCTV pelabuhan beberapa waktu lalu,” jelas Pratama. (LN/N-1)

Palembang, Sumatra Selatan

ANJUNGAN tunai mandiri (ATM) milik Bank Mandiri digondol pencuri, kemarin. Pelaku menjebol tembok pembatas sebelum membawa kabur ATM yang berisi uang lebih dari Rp200 juta itu. ATM tersebut berada di dalam minimarket Indomaret, Jl Wahid Hasyim No 155, 3-4 Ulu, Palembang. “Satu hari sebelumnya diisi Rp400 juta. Mungkin lebih dari Rp200 juta masih di ATM itu,” ujar Adang Joedianto, pegawai Bank Mandiri di lokasi kejadian, kemarin. Kapolsek Seberang Ulu I Palembang Komisaris Richard

Pakpahan mengatakan modus yang dilakukan pelaku ialah menyewa ruko di sebelahnya. Pelaku membobol dinding pemisah ruko. “Pelaku membobol ATM dengan cara pengelasan. Dari rekaman CCTV diketahui, dua pelaku menggunakan tutup kepala. Mereka terlihat sudah profesional. Kita sedang dalami kasus ini,” ungkap Richard. Peristiwa tersebut diketahui saat pegawai Indomaret hendak membuka toko. Mesin ATM di dalam minimarket tersebut telah rusak. (TT/N-4)

Sidoarjo, Jawa Timur

Atasi Difteri, Vaksinasi Digalakkan Lagi

P

USKESMAS di Jawa Timur disiagakan terkait dengan kondisi luar biasa (KLB) difteri di wilayah tersebut. Petugas kesehatan memeriksa orang-orang di sekitar penderita, termasuk di lingkungan sekolah. M e n u r u t Wa k i l B u p a t i Sidoarjo MG Hadi Sutjipto, pihaknya sudah menyiagakan pusat kesehatan masyarakat (puskesmas) untuk menggalakkan imunisasi difteri. Masyarakat juga diimbau untuk memberikan imunisasi antidifteri kepada anak-anak di puskesmas terdekat. “Kami terus menyosialisasikan kepada warga Sidoarjo untuk segera melakukan imunisasi.

12.30 WIB

Cianjur

Tiga Penggali Tertimbun Batu

ANTARA

luarga korban mengeroyok seorang pengunjung sidang yang diduga salah satu keluarga terdakwa. “Keluarga korban tidak sabar menunggu proses persidangan. Mereka selalu berteriak agar terdakwa juga dihukum mati. Harusnya mereka sabar karena ini berproses, toh dua saksi hari ini memberatkan terdakwa dan membenarkan jika dua terdakwa ini memang melakukan pembunuhan de ngan cara mengeroyok dan menikam,” tegas Jaksa Amriani. (LN/N-4)

Mesin ATM Dirusak, Rp200 Juta Raib

Serangan Bakteri Darah di Pidie

MI/AMIRUDDIN ABDULLAH

9

TIGA penggali batu di lokasi galian C di Kampung Munjul, Desa Sindanglaka, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Cianjur, Jabar, tertimbun longsoran pasir dan batu dari tebing yang ambruk, kemarin. Tidak ada yang tewas dalam kejadian itu. Kejadian berlangsung cepat ketika mereka sedang bekerja. Tebing yang ada di atas mereka ambruk. Isnen, 45, dan Ade, 45, tertimpa reruntuhan bebatuan. Dia mengalami patah tulang kaki dan tangan. korban lainnya, Umar, 45, menyelamatkan diri, tetapi ikut terluka. Isnen dan Ade dilarikan ke RSUD Cianjur. (BK/N-4)

14.20 WIB

Brebes

Petani Laporkan Kerbau RATUSAN petani dari sejumlah desa di Kabupaten Brebes, Jateng, mendatangi kepolisian resor (polres) setempat, kemarin. Mereka meminta polisi mengamankan ratusan kerbau yang merusak sawah dan ladang. Kerbau tersebut dimiliki seseorang, tetapi dilepas begitu saja. Tidak ada yang berani menangkap kerbau-kerbau tersebut. “Hilang satu nyawa kerbau, harus dibalas dengan nyawa manusia,” ujar Frendi menirukan ancaman pemilik kerbau. Kapolres Brebes AKB Kif Aminanto berjanji akan menindaklanjuti laporan itu. (JI/N-4)

Seluruh puskesmas melayani imunisasi tersebut agar anakanak kebal terhadap serangan penyakit difteri,” kata Sutjipto. Dikatakan Sutjipto, meski di Sidoarjo ditemukan pasien terkena penyakit difteri, kondisinya sudah membaik karena segera ditangani. Karena itu, tidak ditemukan kasus penderita difteri yang meninggal. Di sisi lain, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sidoarjo Ika Harnasti mengatakan di Sidoarjo terdapat sembilan kasus penyakit difteri. Pihak Dinkes Sidoarjo sudah mengantisipasi agar difteri itu tidak mewabah. Mereka memeriksa kesehatan orang-orang di sekitar penderita, termasuk di lingkungan sekolah.

Penyakit ini sangat mudah menular. Difteri mudah dideteksi. Gejalanya batuk, pilek, panas disertai mual, sakit untuk menelan, terjadi pembengkakan di tenggorokan.” “Penyakit ini sangat mudah menular. Difteri mudah dideteksi. Gejalanya batuk, pilek, panas disertai mual, sakit untuk menelan, terjadi pembengkakan di tenggorokan, berkurangnya pita suara, dan ada selaput putih di teng-

gorok,” kata Ika. Menurut Ika, sembilan penderita difteri tersebut sebenarnya juga sudah mendapatkan imunisasi. Karena itu, pihaknya akan memperkuat kembali imunisasi difteri agar tidak muncul kantong-kantong penyakit tersebut. Dari Malang dilaporkan, difteri menyerang 49 anak. Petugas terus mendata karena jumlahnya diduga bisa bertambah. Dinkes menyiagakan 800 petugas untuk memantau secara cermat persebaran penyakit itu. Mereka sebelumnya telah disuntik vaksin. Untuk mencegah serangan difteri, lanjutnya, setiap hari

petugas posyandu melakukan imunisasi, termasuk di sekolahsekolah. Di Kota Malang terdapat 69.000 balita dan 10.893 bayi yang siap diimunisasi. Di tempat terpisah, kendati Nusa Tenggara Timur (NTT) masih aman difteri, dinkes setempat secara rutin melakukan pencegahan difteri pada anak dengan melakukan imunisasi secara lengkap. “Bahkan sebelum Jawa Timur mengalami KLB difteri pada 2010 lalu, NTT sudah aktif melakukan pencegahan difteri,” kata Kepala Seksi Pencegahan dan Pemberantasan Penyakit (P2P) Dinkes NTT Acep Effendi. (HS/BN/ PO/MG/N-4)


10

I NTERNASIONAL

RABU, 12 OKTOBER 2011

Myanmar Bebaskan 6.000 Tahanan PEMERINTAH Myanmar akan mem bebaskan ribuan tahanan politik melalui program amnesti dari pemerintah Myanmar, hari ini (Rabu, 12/10). Pembebasan tersebut dilakukan setelah adanya desakan dari komisi hak asasi manusia negeri itu. Televisi pemerintah Myanmar mengatakan sekitar 6.359 orang yang akan dibebaskan hari ini umumnya adalah tahanan yang telah sepuh, sakit, cacat, serta telah menunjukkan perilaku dan karakter yang baik selama dalam tahanan. Namun, laporan televisi tersebut tidak menyebutkan tahanan politik termasuk yang akan dibebaskan. Juru bicara Majelis Rendah Myanmar Shwe Mann hanya mengata-

kan, “Pembebasan tahanan politik akan dilakukan dalam beberapa hari lagi.” Pemberian amnesti kerap dilakukan pemerintah Myanmar. Mei lalu, Myanmar membebaskan 14 ribu tahanan. Namun, dari ribuan tahanan itu, hanya 47 orang yang merupakan tahanan politik. Myanmar saat ini masih menjalani sanksi dari dunia internasio nal. Salah satunya karena banyaknya tahanan politik yang mendekam di penjara. Amerika Serikat, Eropa, dan Australia menyatakan akan mempertimbangkan pencabutan sanksi jika Myanmar membebaskan tahanan politik. Data aktivis HAM Myanmar menyatakan ada sekitar 2.100 tahanan politik, di

AP/SAKCHAI LALIT

PASANG FOTO: Aktivis memasang foto Hla Hla Win, wartawati Suara Demokrasi Burma yang ditangkap pemerintah Myanmar, di dekat gambar Aung San Suu Kyi. Foto tersebut dipasang pada tembok dekat Gedung Kedutaan Besar Myanmar untuk Thailand, Jumat (7/10).

antaranya wartawan, aktivis prodemokrasi, pengkritik pemerintah, serta biksu yang terlibat unjuk rasa pada 2007. Para aktivis HAM di Myanmar, lewat surat terbuka, menuntut Presiden Myanmar Thein Sein membebaskan para tahanan itu, yang mereka namakan ‘tahanan hati nurani’. Dalam surat yang dipublikasikan Selasa (11/10) itu, Ketua Komisi Nasional HAM Myanmar Win Mra menulis para tahanan politik tidak dapat menimbulkan ancaman terhadap stabilitas negara dan ketenangan warga sehingga seharus nya dibebaskan. “Komisi Nasional HAM dengan rendah hati meminta kepada Presiden, sebagai refleksi dari kemurah-

an hatinya, untuk menghadiahkan amnesti bagi para tahanan politik dan membebaskan mereka semua dari penjara,” tulis Mra di akhir surat. Sementara itu, di Bangkok, Thailand, Wakil Menteri Luar Negeri AS Kurt M Campbell menyatakan pemerintahannya telah melihat proses perubahan di Myanmar. “Saya kira akan sangat adil untuk mengatakan kami akan menyesuaikan dan membandingkan dengan langkah mereka. Kami pun berharap dalam beberapa minggu berikutnya dapat melanjutkan dialog (dengan Myanmar) yang telah meningkat dalam beberapa bulan terakhir,” ujar Campbell. (*/AP/ Reuters/I-2)

Slovakia Jalan Tembus Uni Eropa

REUTERS/FRANK POLICH

ACUNGKAN TANGAN: Anggota koalisi yang menamakan diri Stand Up Chicago mengacungkan tangan saat berdemonstrasi di luar Gedung Art Institute, Chicago, AS, kemarin. Mereka memprotes peningkatan pengangguran dan perbedaan gaji.

Anti-Wall Street Menjalar ke Chicago

Guna memuluskan hubungan di antara kedua negara, Indonesia dan Slovakia menandatangani 15 nota kesepahaman kerja sama.”

Demi menyuarakan kekesalan, sejumlah pengunjuk rasa rela membayar US$2.245 untuk masuk ke acara Asosiasi Industri Perdagangan Berjangka AS. AP/CHARLES DHARAPAK

RIZKI SYARIEF

R

IBUAN orang yang terdiri dari guru, pemuka agama, dan anggota serikat buruh menyemut di pusat Kota Chicago, Amerika Serikat, untuk menyuarakan kekesalan mereka atas tingginya tingkat pengangguran dan ketidaksetaraan pendapatan. Unjuk rasa yang berlangsung saat jam sibuk itu sempat memacetkan lalu lintas Kota Chicago. Demonstrasi yang berlangsung di lima lokasi terpisah itu, terinspirasi dari gerakan AntiWall Street yang berlangsung di Kota New York sejak bulan lalu. Namun, aksi protes di Chicago ini tidak secara resmi berafiliasi dengan Occupy Wall Street (OWS). Sembari berteriak, ‘Kami adalah 99%’ dan ‘Pajaki, pajaki, pajaki orang kaya,’ sejumlah pemrotes berbaris di Michigan Avenue dan berkumpul di luar Art Institute of Chicago, tempat Asosiasi Industri Perdagangan Berjangka AS mengadakan jamuan koktail. Adapun pengunjuk rasa lainnya berbaris di luar sebuah hotel mewah tempat Asosiasi Bankir Hipotek AS mengadakan pertemuan. Demi menyuarakan kekesalan, sejumlah pengunjuk rasa rela membayar US$2.245

SAMBUT HORMAT: Presiden Barack Obama memberi hormat saat baru turun dari helikopter untuk masuk ke acara tersebut. “Apakah Anda tidur dengan tenang di malam hari?” sindir seorang pengunjuk rasa yang mengenakan setelan jas kepada Michael Heid, Direktur Wells Fargo Home Mortgage, pemberi pinjaman hipotek ternama di AS. Direktur Eksekutif Asosiasi Bankir Hipotek AS David Stevens menyarankan peserta konferensi untuk mengabaikan para penunjuk rasa. “Kami mengakui bahwa industri kami tengah menghadapi defisit kepercayaan dengan pembuat kebijakan dan publik, dan orang-orang di industri ini telah memberikan kontribusi terhadap peristiwa yang menyebabkan krisis keuangan,” kata asosiasi itu dalam sebuah pernyataan. Kepolisian Kota Chicago mem perkirakan unjuk rasa yang diorganisasi kelompok koalisi Stand Up Chicago itu diikuti sekitar 3.000 orang. Mengutip situs resmi koalisi Stand Up Chicago, demonstrasi tersebut bertujuan mengklaim lapangan pekerjaan, rumah, dan sekolah mereka. “Kami ingin menyoroti permainan di sektor keuangan,” kata Adam Kader dari serikat pekerja lintas agama, Arise Chicago, yang tergabung dalam koalisi. “Mereka (sektor ke-

uangan) mengejar-ngejar kami, jadi sekarang adalah waktu yang tepat untuk menyampaikan pesan tentang betapa menderitanya kami.” Demokrat mendukung Ketua Fraksi Demokrat di DPR AS Nancy Pelosi mengatakan ia mendukung unjuk rasa nasional, seperti gerakan AntiWall Street. “Saya mendukung pesan yang disampaikan, baik itu dari Anti-Wall Street atau dari kelompok politik dan lainnya, bahwa perubahan harus terjadi,” kata Pelosi kepada ABC News. Pelosi menambahkan, kegagalan Program Bantuan Aset Bermasalah (TARP) untuk menam bah likuiditas ke pasar Wall Street, atau yang lebih dikenal sebagai dana talangan (bailout), adalah pemicu unjuk rasa tersebut. Selain itu, Pelosi melihat kemarahan warga AS disebabkan angka pengangguran yang berada di atas 9%. Presiden Barack Obama berharap dapat memperbaiki perekonomian dengan kucuran dana senilai US$447 miliar untuk menciptakan lapangan pekerjaan di AS, yang merupakan kombinasi pemotongan pajak dan belanja infrastruktur. (*/Reuters/ABC News/I-5) rizki@mediaindonesia.com

BERBAGAI rintangan yang dihadapi Indonesia untuk menembus pasar komoditas Uni Eropa dapat diatasi dengan menjadikan Slovakia sebagai pintu masuk. Demikian diutarakan Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa dalam pembukaan Temu Bisnis Ke-5 Indonesia-Slovakia di Jakarta, kemarin. Menurutnya, Slovakia merupakan basis industri dan perdagangan komoditas di Eropa. Apalagi, negara tersebut bagian dari Uni Eropa. Kedua faktor itu membuat Indonesia berpeluang besar untuk memasukkan komoditas ke ‘Benua Biru’. Guna memuluskan hubungan di antara kedua negara, Indonesia dan Slovakia menandatangani 15 nota kesepahaman kerja sama yang mencakup bidang pangan dan pertanian, energi listrik geotermal dan nuklir, perdagangan-investasi, ekspor-impor, media massa, pendidikan, infrastruktur-manufaktur, serta pariwisata.

Marine One, di halaman selatan Gedung Putih, Washington, kemarin. Ia baru kembali dari Pusat Medis Militer Nasional Walter Reed, di Bethesda, Maryland, AS.

Obama Mulai Dijauhi Kader Partai Demokrat TEKANAN yang dihadapi Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama kian besar menjelang pemilihan umum tahun depan. Di tengah penurunan popularitasnya dan kesengkarutan ekonomi yang dialami AS, Obama kini mulai dijauhi kolega-koleganya di Partai Demokrat. Berdasarkan jajak pendapat terbaru, popularitas Obama kini hanya 42%. Penurunan tersebut dipicu kelesuan ekonomi yang menyebabkan tingkat pengangguran mencapai angka 9,1%. Hal itu membuat kubu Demokrat menghadapi dilema, apakah mereka akan tetap mengusung presiden yang menghabiskan masa kecilnya di Indonesia itu dalam pemilu tahun depan. Penurunan popularitas Obama juga menyebabkan sejumlah senator dan gubernur Demokrat, terutama mereka yang tengah bergulat menghadapi wakil Partai Republik, menjaga jarak darinya dengan seribu dalih. Hal itu diakui seorang anggota DPR dari Demokrat. “Anda akan melihat banyak warga Demokrat mengatakan ‘Maaf, jadwal saya berbenturan’,” ungkapnya. Pernyataan anggota DPR tersebut tidak keliru. Hal itu, misalnya, ditunjukkan Senator Claire McCaskill dari Negara Bagian Missouri. McCaskill menolak mendampingi

Obama saat Presiden AS itu menyambangi Missouri. Padahal McCaskill termasuk salah satu senator yang paling awal menyatakan dukungan pada Obama. McCaskill beralasan kedatangan Obama berbenturan dengan jadwalnya. Dia balas mengecam bahwa tuduhan terhadapnya tidak berdasar. Banyak warga Demokrat meyakini mantra hope and change (harapan dan perubahan) yang dibawa Obama tidak lagi ampuh. Hal itu terutama terjadi di negara bagian yang secara tradisional milik Partai Republik maupun yang sikapnya mengambang seperti di West Virginia. Namun, banyak senator dan gubernur Demokrat lainnya yakin dapat mengatasi gelombang anti-Obama di negara bagian mereka. Mereka yakin langkah terbaik untuk mempertahankan kursi mereka dan merebut suara mayoritas di Senat ialah dengan membantu kampanye Obama sehingga dapat memimpin kembali. “Jika presiden sukses, kami juga akan sukses,” ujar anggota parlemen dari Massachusetts, Jim McGovern. “Saya tidak tahu apa yang akan dilakukan (senator Demokrat) lainnya. Namun saya tegaskan, kita harus maju sebagai tim,” timpal Senator Sherrod Brown dari Ohio. (Hde/Reuters/I-3)

Empat nota kesepahaman merupakan kerja sama antara pemerintah dan pemerintah (G to G), semisal proyek pengembangan energi nuklir antara Badan Penelitian Tenaga Nuklir (Bapeten) RI dan Badan Nuklir Slovakia. Sisanya nota kesepahaman di bidang usaha (B to B), seperti kerja sama pendukung perdagangan antara Bank Nasional Indonesia (BNI) dan bank Slovakia, Eximbaka SR. “Kalau kita melihat semua itu, kalau berjalan semua, secara total mencapai one billion (US$1 miliar),” kata Hatta. Sebelumnya, dalam pidato pembukaan temu bisnis, Presiden Slovakia Ivan Gasparovic menyatakan Indonesia sebagai salah satu negara dengan pertumbuhan ekonomi kuat. Oleh karena itu, lanjutnya, keputusan meningkatkan kerja sama dengan Indonesia merupakan hal tepat. Duta Besar Indonesia untuk Slovakia Harsha E Joesoef menerangkan pada 2009 neraca perdagangan IndonesiaSlovakia sekitar US$59 juta. Pada 2010 itu meningkat jadi US$144 juta. Harsha berharap kerja sama kedua negara membuka peluang pengusaha Indonesia membangun pabrik di Slovakia. Konsekuensinya komoditas Indonesia dapat dipasarkan dengan mudah ke Eropa. “Karena dibuat di Slovakia. Mereka kan bagian dari Uni Eropa,” tandas Harsha. (*/I-5)


J AGAT

RABU, 12 OKTOBER 2011

ON THIS DAY 1901: Roosevelt Namai Gedung Putih GEDUNG Putih adalah rumah resmi sekaligus tempat kerja Presiden Amerika Serikat yang dibangun dengan gaya Georgia dan berlokasi di 1600 Pennsylvania Avenue NW, Washington DC. Kongres membebankan pembangunan gedung itu di bawah arahan presiden. Arsiteknya dipilih lewat kompetisi. Mereka menerima sembilan proposal, termasuk satu proposal yang diajukan Thomas Jefferson. Pembangunannya dimulai pada 13 Oktober WIKIPEDIA 1792 dengan para budak dan kaum imigran sebagai para pekerja. Pembangunan itu membutuhkan waktu sewindu dengan biaya US$232.371,83. Walaupun belum sepenuhnya utuh, Gedung Putih sudah siap ditempati pada 1 November 1800. Gedung itu memiliki banyak nama, di antaranya istana presiden dan rumah presiden. Namun, nama yang akhirnya bertahan ialah Gedung Putih. Bukti paling awal penyebutan bangunan tersebut sebagai Gedung Putih diketahui pada 1811. Namun, nama itu baru resmi digunakan ketika Presiden Theodore Roosevelt mengukir nama tersebut di atas kertas surat kepresidenan pada 12 Oktober 1901.

1928: Paru-Paru Buatan Pertama PARU-PARU buatan (iron lung) pertama dioperasikan di Rumah Sakit Anak Boston AS. Alat bantu pernapasan itu berwujud mesin berukuran besar, berfungsi menggantikan fungsi otot pernapasan yang gagal. Cara kerja iron lung tersebut mirip kerja WIKIPEDIA paru-paru. Alat ini dibuat Philip Drinker dan Louis Agassiz Shaw dari Fakultas Kedokteran Universitas Harvard. Pengguna pertamanya seorang anak penderita gagal fungsi paru-paru dan sudah dalam keadaan tidak sadar. Perubahan kondisi anak itu terjadi hanya dalam waktu singkat setelah terapi dengan paru-paru buatan. Saat polio merebak pada 1940-1950, alat itu kerap dipakai untuk menolong penderitanya. Rumah sakit anak di Boston, yang paling banyak menangani kasus itu, dipenuhi jejeran paru-paru buatan. Penggunaan vaksin dipadu dengan terapi iron lung terbukti mampu menolong penderita dengan cepat. Sampai sekarang, iron lung sudah mengalami banyak perubahan dan peningkatan kualitas. Peranannya dalam dunia kedokteran pun semakin penting.

12.00 WIB

Bangkok, Thailand

Air Bah Ancam Ibu Kota A

IR bah diperkirakan akan merendam sekaligus melumpuhkan ibu kota Thailand, Bangkok, dalam waktu dekat. Karena itu, Pemerintah Kota Bangkok harus bergerak cepat untuk menangkal banjir. Perdana Menteri Thailand Yingluck Shinawatra turut dalam pembahasan upaya penangkalan itu dengan otoritas terkait di pusat penanggulangan banjir Bandara Don Mueang, kemarin. Dalam diskusi itu, mereka menyepakati pembangunan tiga tanggul banjir untuk mencegah air meluap ke Kota Bangkok. Yingluck mengatakan panjang tanggul akan mencapai 10 kilometer dan diperkuat 1,5 juta kantong pasir. Oleh karena itu, semua aparat pemerintahan terlihat sibuk mengisi kantong-kantong pasir, kemarin. Ia berharap pembangunan tanggul itu dapat selesai besok.

02.37 WIB

“Pemerintah akan membeli setiap kantong pasir yang tersedia di pasar untuk sebisa mungkin mempercepat penyelesaian tanggul banjir Bangkok,” kata Yingluck. Selain itu, warga terlihat ba hu-membahu memenuhi kantong pasir. Salah satunya di lakukan oleh mahasiswa Thailand dan mahasiswa asing di Universitas Rangsit. Mereka mengisi kantongkantong dengan pasir untuk bahan tanggul banjir di Khlong Rangsit. Yingluck berharap tanggultanggul itu dapat memblokade banjir yang datang dari dataran tinggi dan membelokkannya ke saluran di pinggir barat dan timur Bangkok menuju laut. Kemudian dari sisi timur, aliran banjir dari Sungai Pasak akan dibelokkan ke kanal Khlong Raphipat dan Saen Sap sebelum berakhir ke laut. Dari sisi barat, air akan diarahkan langsung ke Sungai Chin.

12 Oktober l history | bbc |*| Tim Riset MI

AP/APICHART WEERAWONG

EVAKUASI ORANG SAKIT: Seorang pria yang sedang sakit dievakuasi dengan perahu saat banjir melanda Provinsi Ayutthaya, Thailand, Senin (10/10). Perdana Menteri Yingluck Shinawatra mengingatkan kemungkinan banjir yang semakin meluas. Kalaupun banjir melanda Bangkok, pemerintah kota akan merespons situasi tersebut dengan menyiapkan sekitar 200 posko untuk menampung pengungsi yang telah dievakuasi. Di lain tempat, Wakil Guber-

05.01 WIB

Sirte, Libia

nur Provinsi Pathum Thani Lerpong Kaewsrichan mengatakan banjir telah menggenangi area pertanian dan dua area industri di wilayah tersebut. Sekitar 1,38 juta hektare lahan pertanian terendam banjir serta

700 ribu rusak atau hancur. Selain itu, sedikitnya 2.000 orang berdesakan di pusat posko evakuasi Pathum Thani. Mayoritas pengungsi berasal dari Provinsi Ayutthaya. (*/ Bangkok Post/Reuters/I-5)

Kiev, Ukraina

Yulia Tymoshenko Divonis 7 Tahun

1968: Ulang Tahun Hugh Jackman AKTOR kelahiran Sidney, Australia, ini dikenal lewat peran Wolverine dalam X-Men (2000). Jackman, bungsu dari lima bersaudara, ditinggalkan ibunya ke Inggris saat berusia 8 tahun. Sejak itu ia diasuh ayahnya. Jackman menikahi aktris Deborra Lee-Furness pada Februari 1996. Mereka berdua kemudian mengadopsi seorang bayi bernama Oscar pada 2000, dan pada 2005 WIKIPEDIA mengadopsi anak kedua bernama Ava. Dalam film X-Men yang mencuatkan namanya, Jackman sebenarnya orang terakhir yang diaudisi. Aktor yang seharusnya memainkan peran itu lebih memilih bermain dalam film Mission Imposible 2. Jackman sebelumnya tidak diharapkan mampu bermain baik dan menjadikan film itu sukses besar. Rumor yang beredar kencang di Hollywod, Jackman merupakan calon utama pengganti Pierce Brosnan untuk memerankan James Bond.

11

REUTERS/ASMAA WAGUIH

PENGADILAN Ukraina memvonis mantan Perdana Menteri Ukraina Yulia Tymoshenko hukuman penjara tujuh tahun. Tymoshenko didakwa telah menyalahgunakan kekuasaannya saat menandatangani kesepakatan gas dengan Rusia pada 2009 yang telah merugikan Ukraina. “Pada Januari 2009, saat melakukan tugas-tugas perdana menteri, Tymoshenko menggunakan kekuasaannya se-

cara tidak sah dan melakukan tindakan yang menimbulkan konsekuensi serius,” ungkap hakim Rodion Kireyev saat mem bacakan keputusan di Kiev. Kireyev juga memutuskan pemimpin Revolusi Oranye itu membayar denda 1,5 miliar hrivnas (US$186 juta) dan melarangnya berpolitik selama tiga tahun. Jaringan pipa gas Rusia ke Eropa Barat yang melalui

Ukraina kerap menjadi pemicu ketegangan kedua negara pecahan Uni Soviet itu. Tymoshenko menuding vonis itu bermuatan politik. Dia bersumpah akan melawan hukuman tersebut sampai titik darah penghabisan. Tymoshenko mengatakan Ukraina telah kembali ke era represi Uni Soviet. Dia juga menegaskan akan membawa kasus ini ke Pengadilan Hak Asasi Manusia Eropa. (Hde/Reuters/AP/I-5)

Loyalis Khadafi Terpojok 06.30 WIB PASUKAN pemerintah transisi Libia telah memukul mundur loyalis Moamar Khadafi dari pusat Kota Sirte, kemarin. Pertempuran yang sengit antara pasukan anti-Khadafi dan proKhadafi juga membuat sejumlah warga meninggalkan kota tersebut. Pertempuran panjang untuk menguasai Sirte telah menelan sejumlah korban tewas dari kalangan warga sipil. Dengan jumlah korban tewas tersebut, Dewan Transisi Nasional (NTC) Libia mengaku akan kesulitan menyatukan Libia setelah peperangan usai. “Pasukan Khadafi terpojok di antara dua lokasi dekat laut, yakni sebuah area seluas 2 km persegi. Tetapi, mereka masih

mencoba bertahan,” kata Abdul Salam Javallah, Komandan NTC dari Unit Libia Timur, yang berada di garis depan pada penyerangan ke Sirte. Setelah berbicara, sekelompok orang terdiri tiga wanita, tiga bocah, dan dua pria sipil muncul dari sebuah rumah yang berada di garis depan pertempuran. Sambil memberi tanda kemenangan V, mereka dijemput pasukan NTC dan dibawa ke dalam sebuah kendaraan. Satu keluarga lain yang terdiri dari tiga wanita dan satu pria dihentikan di tempat pemeriksaan. Mereka mengaku hen dak meninggalkan Sir te setelah rumah mereka terkepung pertempuran. (Drd/AP/ Reuters/I-5)

Bangkok, Thailand

Hina Raja, Warga AS Diancam 15 Tahun Penjara SEORANG warga Amerika Serikat, Lerpong Wichaikhammat, dituduh telah menghina monarki Thailand dan diancam hukuman penjara selama 15 tahun. Karena itu, Lerpong alias Joe W Gordon meminta pemerintah AS untuk membebaskannya atas dasar kebebasan berekspresi. Lerpong, 55, warga AS kelahiran Thailand, dituduh bertanggung jawab menggunakan internet untuk menyebarkan informasi yang berisi penghi-

AP/APICHART WEERAWONG

naan dan ancaman terhadap monarki. Ia menerjemahkan sebuah artikel dan memasukkan dalam blognya. Ia juga dituduh membuat situs mengenai biografi Raja Bhu-

mibol Adulyadej, 83, dengan mengutip sebuah buku yang dilarang beredar di Thailand karena dianggap menghina raja. “Saya mengaku bersalah karena tak seorang pun memenangi kasus seperti ini,” ujar Lerpong kepada wartawan di pengadilan. Hakim akan memvonis Lerpong pada sidang 9 November mendatang. “Saya tidak mempunyai kesempatan. Saya ingin pemerintah Amerika untuk membantu membebaskan saya. Ini adalah kasus kebebasan berekspresi,” sambungnya. Lerpong juga dituduh bertanggung jawab atas kejahatan komputer. (Drd/Reuters/I-5)


K ESEHATAN Mengompol, Lain Sebab Lain Penanganan 12

Mengompol pada orang dewasa bisa disebabkan berbagai faktor. Diagnosis yang akurat diperlukan untuk menentukan langkah penanganan. ENI KARTINAH

S

ETIAP saat, dalam selsel tubuh terjadi proses metabolisme untuk mengubah zat-zat gizi dari makanan dan minuman menjadi energi. Selain menghasilkan energi yang diperlukan untuk aktivitas tubuh, proses itu juga menghasilkan ‘limbah’. Limbah itu dilepaskan sel-sel tubuh, masuk ke aliran darah, dan disaring dalam ginjal. Hasil penyaringan itu terbentuk menjadi air seni atau urine dan ditampung dalam kandung kemih. Ketika kandung kemih penuh, timbullah rasa ingin buang air kecil atau berkemih. Urine pun dikeluarkan. Sehubungan dengan fungsinya sebagai cara tubuh membuang zat-zat limbah metabolisme, peran berkemih memang penting. Namun, apa jadinya bila berkemih tidak bisa dikontrol sehingga air seni keluar tanpa bisa ditahan alias mengompol? Tentu sangat mengganggu. Selain menjadikan pakaian lembap bahkan basah dan menimbulkan bau pesing yang membuat minder, mengompol yang berlangsung lama juga bisa menimbulkan iritasi kulit di sekitar alat kelamin, kurang tidur karena sering terbangun malam untuk berkemih, dan mengganggu aktivitas seksual. Pendek kata, mengompol menurunkan kualitas hidup! Berbeda dengan mengompol pada anak kecil yang dipengaruhi proses tumbuh kembang sistem tubuhnya, mengompol pada orang dewasa menandakan ada gangguan dalam sistem berkemih. Bila tak ingin mengompol jadi masalah berlarutlarut, tentu saja gangguan itu harus dicari dan diatasi. Ada beberapa jenis dan penyebab mengompol pada orang dewasa. Pada wanita, misalnya, mengompol bisa disebabkan karena melemahnya otot-otot dasar panggul karena riwayat

kehamilan dan melahirkan, serta bertambahnya usia. Dalam diskusi kesehatan bertajuk Lakukan Tindakan Tepat untuk Mengatasi Inkontinensia Urine di Jakarta, beberapa waktu lalu, dokter spesialis urologi RS Asri Jakarta Harrina E Rahardjo menjelaskan otot dasar panggul yang lemah membuat saluran pengeluaran urine mudah terbuka dan mengeluarkan urine. Terutama ketika ada tekanan besar pada rongga perut ketika batuk, bersin, tertawa, atau saat olahraga. “Akibatnya, setiap batuk atau bersin, ada sedikit urine yang keluar. Mengompol yang demikian digolongkan jenis stress,’’ ujar Harrina. Selain karena otot dasar panggul yang lemah, mengompol pada wanita juga bisa disebabkan gangguan overactive bladder (OAB). Pada OAB, otot-otot dinding kandung kemih lebih

mudah berkontraksi. Maka itu, meski kandung kemih belum penuh, kontraksi itu mendorong urine keluar tanpa bisa ditahan. Penyebab OAB belum diketahui secara pasti. “OAB dicirikan dengan dorongan yang kuat untuk berkemih sehingga urine kerap keluar sebelum sempat ke toilet. Mengompol yang demikian digolongkan sebagai tipe urge. Penderita OAB jadi lebih sering berkemih, baik siang maupun malam,” imbuh Harrina. Selain itu, berkurangnya hormon estrogen, kerusakan atau kelainan organ berkemih, infeksi saluran kemih, penyakit saraf seperti stroke, parkinson, gangguan saraf tulang belakang, dan gangguan saraf akibat penyakit diabetes melitus juga bisa menyebabkan mengompol pada wanita dewasa. Sama seperti pada wanita, mengompol pada laki-laki juga

bisa disebabkan OAB, kelainan organ berkemih, infeksi, dan penyakit-penyakit saraf. Selain itu, menurut dokter spesialis urologi RS Asri lainnya, Chaidir Arif Mochtar, pembesaran prostat jinak (benign prostate hyperplasia/BPH) juga kerap jadi sumber penyebab mengompol pada lakilaki dewasa. “BPH bisa menyebabkan pembesaran otot kandung kemih disertai pembentukan jaringan ikat yang menyebabkan fungsi kontraksi otot kandung kemih tidak stabil,” terang Chaidir.

Urodinamik Pada kasus mengompol, beda jenis dan faktor penyebab, beda pula langkah penanganannya. Karena itulah, prosedur diagnosis yang akurat sangat diperlukan. Terlebih ada gejala yang mirip. Seperti pada laki-

laki yang mengompol akibat BPH, gejalanya bisa mirip OAB. Padahal sumber masalahnya yakni BPH dan OAB, yang jelas berbeda. Hanya dengan diagnosis yang akurat, langkah penanganan yang tepat bisa dilakukan. “Salah satu prosedur diagnosis untuk mengetahui jenis dan penyebab mengompol secara akurat ialah prosedur urodinamik,” ujar dokter spesialis urologi RS Asri, Nur Rasyid, pada kesempatan sama. Nur Rasyid menjelaskan, prosedur urodinamik dilakukan dengan memasukkan kateter transduser untuk mengukur tekanan dalam kandungan kemih dan rektum (anus). Kateter tersebut dihubungkan dengan komputer. Kemudian sejumlah cairan steril dimasukkan ke kandung kemih. Selama fase pengisian cairan, komputer akan memberikan informasi tentang tekanan kandung kemih dan rektum, refleks kandung kemih, dan kapasitas kandung kemih. Setelah kandung kemih penuh, semua perlengkapan dilepas. Proses dilanjutkan dengan pemeriksaan uroflowmetri. Pada pemeriksaan itu pasien diminta berkemih dan ditampung pada sebuah alat khusus untuk mengukur laju pancaran urine. Terakhir, volume sisa urine dalam kandung kemih diukur. Setelah jenis dan penyebab mengompol diketahui, barulah langkah terapi bisa ditentukan. Terapi mengompol antara lain meliputi upaya penguatan otot dasar panggul dengan senam kegel, terapi obat-obatan, dan operasi atau pembedahan. “Operasi biasanya dilakukan ketika langkah pengobatan tidak bisa mengatasi mengompol. Langkah ini pada prinsipnya adalah menyangga kandung kemih agar tidak turun akibat lemahnya otot-otot dasar panggul,’’ ujar dokter spesialis urologi lainnya, Arry Rodjani. Selain itu, lanjut Arry, ada juga tindakan pembedahan yang dilakukan untuk memperbaiki kelainan yang ada. Seperti pada kasus-kasus kebocoran kandung kemih ke dinding vagina akibat komplikasi dari trauma persalinan, trauma panggul, komplikasi akibat radiasi pada tumor kandungan, atau karena sebab yang lain. (H-1)

RABU, 12 OKTOBER 2011

INFO RS Bunda-IPB Teliti Bidang Reproduksi UNTUK meningkatkan pelayanan yang lebih baik, Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Bunda Jakarta menjalin kerja sama dengan Institut Pertanian Bogor (IPB) untuk mendirikan lembaga penelitian dan pelatihan di bidang reproduksi. Kerja sama itu tertuang dalam memorandum of understanding (MoU) yang ditandatangani kedua pihak pada Jumat (7/10). Nantinya, lembaga itu akan diberi nama Indonesian Reproductive Science Institute (IRSI). IRSI direncanakan akan menjadi salah satu rujukan pelayanan terkait permasalahan embrio, sel punca, fertilisasi, dan memfokuskan diri dalam bidang keilmuan biologi. “Ini akan menjadi tempat latihan serta tempat praktik bagi dunia kedokteran masa kini dan masa depan,” ujar Rizal Sini, Komisaris Utama PT Bunda Medik Healthcare. Selain itu, IRSI nantinya akan membentuk kelompok riset untuk mencari akar permasalahan sekaligus solusi efektif dari penyakit-penyakit degeneratif. Rizal mengatakan, sumber daya manusia serta akses penelitian yang dimiliki IPB diyakini mampu menjadi kunci jaminan kualitas dan kekuatan pelayanan kesehatan yang diberikan RS Bunda. (HZ/S-3)

Jakarta RACE kembali Digelar ACARA lari amal untuk penderita kanker, Jakarta Race Against Cancer Everyone (RACE), bakal digelar untuk ke enam kalinya. Tahun ini, kompetisi itu akan diselenggarakan pada 23 Oktober di Area Landmark, Jakarta. Acara itu diselenggarakan oleh Four Seasons Hotel Jakarta, bekerja sama dengan PT Roche Indonesia, HSBC, dan didukung oleh berbagai perusahaan serta media yang memiliki komitmen sama untuk program pencegahan kanker dan pendanaan langsung bagi pengobatan pasien tidak mampu. “Tahun lalu terdapat sekitar 7.500 peserta dan kami berhasil mengumpulkan Rp750 juta untuk disumbangkan ke Yayasan Kanker Indonesia,” kata Vikram Reddy, General Manager Four Seasons Hotel Jakarta. The Jakarta RACE 2011 mengundang seluruh masyarakat untuk ikut serta. Pendaftaran bagi peserta perseorangan dimulai pada 19 September sampai 22 Oktober di Four Seasons Hotel Jakarta. Peserta dewasa dikenai biaya Rp100 ribu, sedangkan anak di bawah usia 10 tahun Rp50 ribu. Peserta akan mendapatkan T-shirt resmi Jakarta RACE dan snack. (*/S-3)

Merawat Luka Diabetes dengan Laser SETAHUN semenjak ditemukan pada 1960, laser telah diaplikasikan untuk berbagai keperluan medis. Itu disebabkan laser mampu memotong, membakar, menguapkan, dan mengoagulasikan jaringan tubuh secara tepat sasaran. Terlebih ketika efek biostimulasi dari laser level rendah ditemukan pada 1967, penggunaannya makin bervariasi, termasuk untuk menyembuhkan luka pada penderita diabetes melalui low level laser therapy (LLLT). “Penyinaran dengan low level laser memiliki efek biostimulasi, yakni meningkatkan aliran darah dan getah bening yang membantu penyembuhan luka,” ujar dokter pakar terapi laser dari RS Pluit Jakarta Peter Hasan dalam seminar bertema Holistic care of diabetes mellitus in daily practice di Jakarta, baru-baru ini. Studi-studi terkini, lanjut Peter, menunjukkan penyinaran dengan laser secara signifikan meningkatkan daya tahan dan perbanyakan mesenchymal stem cells (MSCs), serta meningkatkan pembentukan pembuluh-pembuluh darah baru (angiogenesis). Keduanya, MSCs dan angiogenesis, memegang peran penting dalam penyembuhan luka, termasuk luka pada penderita diabetes. “Sejak Mei 1985 hingga Juli 2009 kami di RS Pluit sudah merawat 2.537 kasus luka diabetes atau gangrene dengan LLLT. Sebanyak 83% kasus mendapat hasil bagus. Prosedur amputasi bahkan bisa ditekan hingga 11%,” ujar Peter.

eni@mediaindonesia.com

Dokter Perlu Ubah Pola Pikir ISU tentang banyaknya pasien asal Indonesia yang lebih memilih berobat ke luar negeri bukanlah hal baru. Meski hal itu dianggap merugikan perkembangan dunia medis dalam negeri, fenomena itu terus terjadi, seolah tanpa solusi. Dalam seminar nasional bertajuk Kiat Membangun Rumah Sakit Indonesia yang Tangguh di Era Persaingan Global, yang diselenggarakan Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto di Jakarta, baru-baru ini, terungkap bahwa hampir 70% (dua pertiga dari total pasien) orang Indonesia yang mampu secara finansial cenderung memilih berobat ke luar negeri. Sebanyak 60% di antaranya adalah etnik Tionghoa berusia 31-50 tahun. Apa penyebabnya? Ternyata faktor utama penyebab ‘larinya’ pasien ke luar negeri bukanlah pada sisi kemampuan medis. “Soal kemampuan dokter dan kecanggihan alat, kita tidak kalah. Hampir semua RS besar di Indonesia dilengkapi dengan peralatan medis canggih,” ujar Manager Pemasaran RSPAD Gatot Soebroto drg Rizal Rivandi. Permasalahan justru terletak pada komunikasi antara tenaga

kesehatan atau manajemen di RS dan pasien yang belum efektif serta sesuai dengan harapan si pasien. Dokter yang seolah tidak punya waktu dan tidak telaten memberi penjelasan kepada pasien, perawat yang ketus, dan petugas RS yang tidak ramah adalah beberapa contoh perilaku pihak RS yang kerap mengesalkan pasien. Kondisi itu, menurut Rizal, dipengaruhi sejumlah faktor.

Antara lain tidak berimbangnya rasio dokter dan pasien. Jumlah dokter di Indonesia masih terlalu sedikit jika dibandingkan dengan banyaknya pasien yang harus dilayani.

Pola pikir Pada kesempatan sama, konsultan RS dr Hanna Permana Subanegara menambahkan, selain faktor rasio dokter dan pasien yang belum berim-

bang, faktor lain penyebab komunikasi dokter-pasien tidak efektif ialah mindset (pola pikir) sebagian dokter yang menganggap dirinya sebagai unsur terpenting dalam RS. “Sebagian dokter bertindak seperti setengah dewa, berbuat seenaknya. Untuk datang tepat waktu saja susah sekali. Akibatnya, pasien harus menunggu lama,” ujar Hanna. Pola pikir demikian jelas per-

ANTARA/ERIC IRENG

TAK KALAH CANGGIH: Kelemahan RS Indonesia bukan pada faktor alat. Sebab hampir semua RS besar di Indonesia dilengkapi dengan peralatan medis yang tidak kalah canggih dengan yang dimiliki RS luar negeri.

lu diubah karena kerap menimbulkan kekesalan pada pasien. Terbukti, lanjut Hanna, 70% tuntutan hukum masyarakat terhadap pihak RS ditujukan kepada dokter. Kebanyakan sumber permasalahan yang mendasari tuntutan itu ialah perilaku dokter yang memancing ketidakpuasan pasien. “Ketika pasien kesal, kekeliruan sekecil apa pun akan dipermasalahkan.” Karena itulah, bila ingin RS di Indonesia tidak kalah bersaing dengan RS luar negeri, permasalahan mindset itu perlu dibenahi. Sayangnya, pembenahan di bidang itu belum menjadi fokus pihak-pihak terkait termasuk pemerintah. “Sebenarnya tidak hanya mindset dokter yang perlu dibenahi, tetapi juga seluruh sumber daya manusia yang terlibat di RS. Mulai dari petugas parkir sampai direksi, semuanya menentukan persepsi dan tingkat kepuasan pasien/konsumen terhadap pelayanan RS,” jelas Hanna. Terkait dengan persaingan global, seminar yang dihadiri perwakilan RS-RS dari berbagai daerah di Indonesia itu juga membahas upaya kerja sama antar-RS. (Nik/H-1)

REUTERS/BRIAN SYNDER

CEGAH LUKA: Perawatan kaki penderita diabetes penting dilakukan untuk mencegah timbulnya luka yang sulit disembuhkan.

Jaga kebersihan kaki Pada kesempatan sama, dokter spesialis bedah RS Pluit Andrias Sudjana menjelaskan luka gangrene sebagai salah satu problem yang kerap dialami penderita diabetes. Menurutnya, beberapa literatur menyebut sekitar 4% dari jumlah penduduk dunia menderita diabetes. Dari jumlah itu, 15% di antaranya mengalami luka diabetes dan 50% memerlukan tindakan pembedahan. Pada sejumlah kasus yang terlambat ditangani, gangrene sulit disembuhkan hingga berujung pada amputasi. “Sebagian besar luka diabetes disebabkan diabetic pheripheral neurophaty, yaitu suatu keadaan berkurangnya sensasi dari kaki sehingga sensasi rasa sakit berkurang. Akibatnya, ketika terjadi luka kecil, penderita tidak menyadarinya dan bila tidak diperhatikan, terjadilah infeksi,’’ jelas Andrias. Faktor-faktor seperti gula darah yang tidak terkontrol, arteriosclerosis atau penyempitan pembuluh darah, kebiasaan merokok dan minum alkohol, serta asupan nutrisi yang buruk juga bisa menjadi pencetus timbulnya luka diabetes. Karena itulah, tindakan pencegahan dilakukan dengan cara setop merokok, diet rendah lemak, menjaga kebersihan kaki, menghindari tekanan, trauma, dan infeksi pada kaki, serta olahraga teratur untuk melancarkan peredaran darah. (Nik/H-1)


RABU, 12 OKTOBER 2011

S OSOK

AULIA MASNA

DARI APPLE, MICROSOFT, HINGGA BISNIS ICT Teknologi bukan cuma soal industri, melainkan juga tentang inovasi. CHRISTINE FRANCISKA

J

pengembang ialah kurangnya pengetahuan bisnis. Kebanyakan dari mereka gagal untuk mengidentifikasi masalah pokok yang dihadapi. “Intinya ialah bagaimana inovasi teknologi dapat membuat hidup menjadi lebih mudah.” Di Indonesia, banyak perusahaan start up yang meniru proyek serupa yang telah ada di pasaran. Hal itu menjadi masalah ketika mereka tidak memiliki poin pembeda yang jelas karena proyek yang dibangun negara lain cenderung memiliki pendanaan lebih besar dan lebih dikenal. Karena itu, penting bagi pebisnis start up untuk memberikan rasa lokal pada proyek mereka.

IKA Anda ingin tahu seluk-beluk dunia teknologi, ada baiknya bertemu dengan Aulia Masna, penulis dan pemerhati teknologi yang juga kerap juluki sebagai Apple Evangelist di Indonesia. Berbicaralah tentang bisnis ICT (teknologi komunikasi dan informasi), Apple, Google, Microsoft, atau apa saja. Aulia bisa memberikan opininya yang menarik dan tajam tentang apa yang terjadi di dunia teknologi saat ini. Setelah rajin menulis di berbagai media seperti MacWorld Indonesia dan blog teknologi E27 di Singapura, kini ia memantapkan diri untuk fokus pada pengembangan Biodata Dailysocial, sebuah blog berita teknologi, web, dan Nama: internet lokal. Aulia Masna “Saya memilih teknologi karena ini merupakan hal Tempat, tanggal lahir: yang menarik bagi saya. Jakarta, 12 Juni 1979 Jika saya tidak menyukainya, saya tidak akan Pendidikan: mau melakukan apa pun • BoA - Professional tentangnya,” kata Aulia. Communications - RMIT Namun, menjadi penu2002 lis bukanlah pekerjaan • BoC - Marketing - Deakin yang telah ia rencanakan University 2005 sebelumnya. Dengan latar pendidikan komunikasi Pekerjaan: dan pemasaran, Aulia meniti karier dengan bekerja • Freelance graphics untuk Estore, distributor designer 2004-2006 produk Apple di Jakarta. • Graphics designer Menulis baginya meruEmax (Apple reseller) pakan suatu hal yang di2006 lakukan untuk kesenangan • Graphics designer, saja. training coordinator Seperti kebanyakan Estore 2006-2008 orang, ia pun memulai de-

Pecinta desain Membicarakan Aulia Masna memang belum lengkap jika tak membicarakan Apple. Sejak 1999, Apple Mac sudah menjadi teman setianya untuk melakukan banyak hal. Secara pribadi ia juga memiliki Imac G3, Ibook G3, Macbook Core 2 Duo, Iphone, dan Iphone 3G. “Saya ingat pertama kali membeli produk Apple pada April 1999, sebuah Imac berwarna hijau.” Walau begitu, ia tak mau dibilang kecanduan produk Apple. Aulia pada dasarnya tertarik pada produk yang dibuat dengan baik dan teliti. Apple-lah yang kemudian ia rasa menjadi satu-satunya perusahaan yang mampu mewujudkan hal itu. Sebagai seorang pemer• Executive editor ngan dengan aktif mengehati teknologi dan pecinta Macworld Indonesia blog pada 2004. “Niatnya Mac, Aulia paham betul 2008-2010 hanya sebagai sebuah jurnal bagaimana jasa seorang pribadi. Tapi, saat itu ada Steve Jobs dalam mem• Freelance writer Apple’s keynote presentations bangkitkan perusaahan 2010 yang membuat saya tertarik Apple. • Editor E27 pada Apple. Mulailah saya Lebih jauh, Jobs meru2010-2011 mengulas banyak hal tenpakan seorang inovator • Editor Dailysocial tang teknologi, menulis rebesar yang dapat mendo2011 view produk untuk diri saya rong penciptaan banyak sendiri. Lama-kelamaan, teknologi yang kita gunasaya terlatih menulis opini kan pada abad ke 21. yang akhirnya banyak diminati.” Tanpa Steve Jobs dan Apple, Microsoft Roda kehidupan lalu berputar seperti tidak akan berkembang besar seperti sekasebuah kebetulan saja. Aulia mendapat ta- rang. Bill Gates tidak akan memiliki inspirasi waran untuk membangun majalah Macworld membuat Windows. Indonesia sebagai editor eksekutif perdana. “Jobs merupakan inovator hebat karena Uniknya, karena lama mengenyam pen- ia memiliki perhatian besar pada detail. Ia didikan di luar negeri, Aulia tak terbiasa memiliki 300 paten yang terdaftar dengan menulis dengan bahasa Indonesia. namanya. Ia memaksa orang untuk bekerja Saat bekerja di Macworld, ia memiliki tim lebih keras dan melebihi kemampuan meresendiri yang menerjemahkan tulisannya ka. Ia juga tak menoleransi kesalahan karena dari bahasa Inggris ke Indonesia. “Macworld ketika ia ingin menciptakan produk, ia ingin Indonesia tetap mempekerjakan saya walau itu menjadi sesuatu yang sangat hebat.” saya tidak bisa menulis baik dalam bahasa Indonesia.” ujar Aulia. Setelah mengundurTerpaku pada Windows kan diri dari Macworld, ia menjadi penulis Dengan bertolak dari itu, Microsoft tak di E27, Singapura dan bergabung dengan memiliki semangat inovasi yang dimiliki Dailysocial. Steve Jobs. Itulah yang membuat Microsoft gagal. Menurut Aulia, platfrom Windows menjadi penghalang besar bagi Microsoft Berpotensi besar Wara-wiri di dunia teknologi praktis untuk berinovasi karena semua proyek baru membuat Aulia bisa membicarakan apa saja. yang diciptakan bertumpu pada Windows. “Seluruhnya bergantung pada tim WinTentang industri teknologi di Indonesia, misalnya, atau tantangan para pengem- dows. Jika tim tersebut tidak menyukainya, bang aplikasi yang saat ini masih kembang proyek itu tidak bisa berjalan. Saya pernah melihat bagaimana sebuah sistem kerja kempis. “Selama listrik tersedia dan terjangkau, hierarki di sana. Semua hanya tentang Winindustri teknologi akan selalu melaju ke dows, bahkan Microsoft’s CEO Steve Ballmer depan. Saya tidak bisa mengatakan besaran mengatakan strateginya ialah menerapkan potensi secara spesifik. Tapi selama Anda Windows di mana saja.” Ketika Microsoft merilis Windows Motidak mau hidup seperti petapa dalam gua, Anda akan memakai teknologi, suka atau bile pada awal 2000, mereka memaksakan konsep Windows pada dekstop untuk diaplitidak suka,” katanya. Nelayan, misalnya, akan membutuhkan kasikan pada ponsel. Tentu saja itu menjadi informasi tentang cuaca, waktu air pasang, kegagalan besar karena pengguna lebih dan pola migrasi ikan. Pun mereka membu- memilih sistem operasi Symbian dan Blacktuhkan informasi seputar harga dan proses berry yang khusus dibuat untuk ponsel. Microsoft juga telah memiliki tablet jauh distribusi ikan. “Memiliki perangkat yang bisa menyajikan informasi itu merupakan sebelum Apple mengeluarkan Ipad. Namun, sesuatu yang sangat menguntungkan bagi tak banyak yang membelinya karena lagimereka. Kita masih punya jutaan nelayan lagi Microsoft memaksakan sistem operasi dan petani yang masih melakukan hal itu Windows pada dekstop untuk perangkat non-PC. secara manual.” “Hal itu tidak akan berhasil dan tidak Dari segi sumber daya manusia, Aulia percaya bahwa Indonesia memiliki orang-orang akan pernah,” Xbox mungkin merupakan pintar. Banyak pemrogram juga memiliki produk terbaik Microsoft di kategori perangide cemerlang dan motivasi tinggi. Namun, kat non-Windows. (M-6) bukan berarti bisnis ICT bisa tumbuh begitu saja dengan baik. Tantangan terbesar para christine@mediaindonesia.com

MI/RULLY FIRDAUS

13


14

O PINI

RABU, 12 OKTOBER 2011

Lima Prioritas Solusi Membangun Technopreneurship

R

ENDAHNYA pemanfaatan inovasi bidang ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek) kembali disoroti harian ini, beberapa waktu lalu. Penyebabnya, menurut Menteri Riset dan Teknologi dalam sambutannya pada kuliah perdana creative technopreneurship bagi mahasiswa baru tahun ajaran 2011/2012 di Kampus Universitas Multimedia Nusantara (UMN), yakni tidak jalannya iklim technopreneurship sehingga perlu dibenahi. Ninok Leksono sebagai Rektor UMN juga mendukung pernyataan Menristek dan mengatakan agar inovasi iptek sukses, diperlukan semangat entrepreneurship yang melibatkan banyak anggota masyarakat. Bagi negara di Asia Timur seperti Korea Selatan, Singapura, Malaysia, dan Jepang, membangun technopreneurship bukan pekerjaan sulit. Paling tidak enam sektor yang menjadi perhatian utama dan dijalankan secara sistematis, padu, dan konsisten. Keenam sektor tersebut ialah sektor pendidikan, penelitian, perdagangan, investasi, industri, dan keuangan. Keberhasilan pembangunan keenam faktor tersebut didukung pula oleh kondisi umum ekonomi, pemerintahan, dan infrastruktur yang memadai (baca Brahmbhatt dan Hu: 2007 dan Bank Dunia: 2010). Selain faktor makro tersebut, faktor mikro yang berkaitan dengan ukuran dan berfungsinya pasar di negara tersebut juga kondusif. Faktor pasar itu, menurut hasil penelitian Adam

Szirmai dkk (2010), memiliki korelasi signifikan terhadap perkembangan inovasi dan spesialisasi oleh entrepreneurs. Pentingnya faktor pasar itu tentunya bukan temuan baru karena telah dinyatakan Adam Smith pada abad 18 dalam bukunya, Wealth of Nations, dan Schumpeter (1934) dalam bukunya, The Theory of Economic Development. Lantas, mengapa di Indonesia sulit? Apa akar masalahnya? Akar masalah Pengalaman menunjukkan akar masalah utama di sini bukan terletak pada ketidaktahuan kita terhadap komponen atau faktor apa yang menjadi prasyarat dan syarat yang dibutuhkan dalam membangun technopreneurship. Begitu pula dengan konsep, kebijakan, program, regulasi, dan apalagi institusi untuk membangun technopreneurship. Singkatnya, nyaris semua supply side factors yang diperlukan dalam membangun technopreneurship tersebut telah dibangun di sini. Yang belum ada atau berkinerja buruk ialah pemaduan dan pelaksanaan keterkaitan faktor supply yang telah dibangun dengan upaya menumbuhkan dan menciptakan permintaan (demand side) pasar domestik terhadap technopreneurship. Contoh yang paling nyata kegagalan pasar itu ialah ‘mandeknya’ pelaksanaan Peraturan Pemerintah No 35 Tahun 2007 tentang Alokasi Sebagian Pendapatan Badan Usaha untuk Peningkatan Kemampuan Perekayasaan, Inovasi, dan

Carunia Mulya Firdausy Guru Besar dan profesor riset bidang ekonomi Pusat Penelitian Ekonomi LIPI menterian Riset dan Teknologi maupun di kementerian atau institusi terkait lainnya, lembaga litbang yang ‘dibawahkan’ Kementerian Ristek, perguruan tinggi, industri, dan para pemangku kepentingan (stakeholders) lainnya menjadi ‘bingung’ dalam menjalankan fokus kebijakan dan program pembangunan dan penguasaan iptek. Institusi itu kini cenderung berjalan sendiri-sendiri sesuai dengan selera masing-masing. Belum lagi bicara soal penggunaan fasilitas technopreneurship yang masih berjalan dengan prinsip ‘ini punya g u e dan elu kagak boleh pake’. Padahal, sumber dana dari alat dan perlengkapan iptek tersebut berasal dari satu sumber dana, yaitu APBN atau APBD. Kalau begitu, bagaimana prioritas solusinya?

Difusi Teknologi. Peraturan pemerintah itu sampai kini nyaris tidak mendapat respons dari pelaku usaha baik pelaku usaha besar, dan apalagi pelaku usaha menengah. Demikian pula dengan pelaksanaan Agenda Riset Nasional (ARN) 2010-2014 yang di susun Dewan Riset Nasional (DRN) dan telah ditandatangani Presiden yang sampai kini juga masih merupakan dokumen belaka dan belum dilaksanakan baik oleh LPNK (lembaga penelitian nonkementerian) dan LPK (lembaga penelitian kementerian), apalagi oleh perguruan tinggi dan lembaga litbang di daerah. Lebih parah lagi dengan adanya ‘gont a ganti’ kebijakan dan program pembangunan iptek sebagai akibat berubahnya pimpinan di Ke-

Prioritas solusi U n t u k mengurai ‘benang kusut’ pembangunan

technopreneurship, paling tidak terdapat lima prioritas solusi yang harus dilakukan. Pertama, y pemerintah harus memiliki p komitmen dan kepemimpinan yang kuat untuk membangun technopreneurship. Grand design yang berisi visi, misi, strategi, kebijakan, program dan regulasi, serta kelembagaan technopreneurship yang terintegrasi memang mutlak perlu. Namun, semua itu harus diikuti komitmen dan kepemimpinan yang kuat untuk melaksanakannya. Jika tidak, hasilnya pasti nihil atau berjalan di tempat. Kedua, ‘gonta-ganti’ kepemimpinan memang bisa saja dilakukan. Namun, semestinya tidak selalu harus diikuti dengan perubahan fokus strategi dan kebijakan pembangunan technopreneurship jangka menengah dan panjang. Demikian pula dengan menjamurnya institusi seperti Komite Inovasi Nasional (KIN) dan Komite Ekonomi Nasional (KEN), yang terjadi belakangan ini semestinya tidak menambah ‘kesemrawutan’ dalam koordinasi dan sinergi kebijakan dan program pembangunan iptek nasional secara umum. Ketiga, pengembangan supply side factors yang ada dan yang akan dikembangkan untuk membangun technopreneurship harus diikuti dengan kebijakan dan program berserta implementasi dari sisi permintaannya. Pasalnya, hukum yang menyatakan supply creates its own demand (Say’s Law) tidak dapat diharapkan bekerja dalam konteks membangun technopreneurship di sini. Hal itu

terutama karena fungsi pasar di sini tidak berjalan dengan baik seperti halnya di negara-negara industri dan maju. Padahal, berjalannya fungsi pasar merupakan syarat mutlak bagi pelaku usaha untuk memperoleh laba. Keempat, bangunan technopreneurship yang didirikan tidak mesti bergantung pada hasil litbang (R&D) semata. Selain mahal, memerlukan waktu dan proses yang lama untuk mencapai pasar. Oleh karena itu, upaya keras untuk menemukenali dan kemudian memanfaatkan kemampuan sumber daya dan teknologi lokal yang tersedia harus diutamakan. Namun jika hal ini masih sulit untuk dilaksanakan, upaya transfer teknologi baik melalui penanaman modal asing, lisensi, bantuan teknis, penyalinan dan reverse engineering, maupun kerja sama dengan pihak asing tidak boleh diharamkan. Kelima, reformasi sistem pendidikan tinggi formal yang tidak berimbang antara pengembangan disiplin ilmu sosial dan pengembangan ilmu-ilmu dasar, perekayasaan dan apli kasi teknologi. Demikian pula perbaikan dalam hal pelaksana an penelitian yang dilakukan pergurunan tinggi dan lembaga penelitian yang masih berat tekanannya pada penelitian murni untuk menghasilkan konsep belaka dan kurang diarahkan untuk memberikan kontribusi ekonomi, kesejahteraan dan kemanfaatan bagi masyarakat secara eksplisit. Semoga.

Memberhalakan Demokrasi Elektoral

D

I usia yang ke-66 tahun Republik ini, kita harusnya makin matang dalam berdemokrasi. Namun, fakta menunjukkan bahwa cara kita berdemokrasi belum memperlihatkan kedewasaan, baik dalam soal policy making maupun dalam perilaku berpolitik. Dalam pengambilan keputusan, kelihatan sekali bahwa seluruh kebijakan politik lebih mencerminkan kepentingan segelintir elite dalam lingkaran kekuasaan. Hal itu muncul dalam kealotan perdebatan RUU Pemilu DPR/D dan DPD. Dalam hal perilaku politik, para politikus Republik menampilkan proses pembusukan politik yang sangat luar biasa dalam lembaga-lembaga publik, terutama di parlemen dan partai politik. Tarikan perdebatan tentang parliamentary threshold 3%-5%, antara partai dominan kursi di parlemen dan partai kecil, mencerminkan tingginya intensitas kepentingan kelompok dan golongan tertentu dalam parlemen. Padahal sejatinya, dalam berpolitik, wakil rakyat mesti mengutamakan kepentingan publik, bukan kepentingan golongan. Realitas tersebut tentu saja bertolak belakang dengan be-

PARTISIPASI OPINI

berapa fakta berikut ini. Pertama, kepercayaan publik terhadap parlemen Indonesia kian mengalami penurunan. Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi), beberapa waktu lalu, merilis hasil studi mereka bahwa hampir 80% rakyat tidak lagi menaruh kepercayaan kepada anggota DPR. Kedua, terdapat fenomena tidak kongruen antara representasi dan akuntabilitas wakil rakyat di parlemen. Tingginya tingkat representasi tidak disertai dengan peningkatan akuntabilitas dalam kinerja dan produktivitas wakil rakyat. Hasil Pemilu 2009 sedikit menggambarkan kepada publik bahwa mayoritas wakil rakyat di DPR memperoleh dukungan suara yang cukup besar. Tetapi, fakta menunjukkan bahwa wakil rakyat yang memperoleh suara terbanyak tersebut justru jarang bersuara untuk kepentingan rakyat. Ketiga, terjadi praktik pembusukan politik yang dipertontonkan oleh segelintir anggota DPR, yang sebagian di antara mereka terlibat dalam kasus korupsi dan mafia Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), sebagaimana ditunjukkan dalam kasus Muhammad Nazaruddin. Praktik

Gregorius Sahdan Direktur The Indonesian Power for Democracy (IPD) dan staf pengajar pada Program Studi Ilmu Pemerintahan STPMD APMD Yogyakarta pembusukan politik tentu saja di samping mendelegitimasi representasi anggota DPR sebagai wakil rakyat, juga membuat citra parlemen tidak lebih sebagai ‘kerumunan’ kelompok yang sedang berusaha melakukan sabotase APBN. Pada aspek yang lain, proses pembusukan ini menggambarkan betapa wakil rakyat tidak memiliki integritas dan rasa tanggung jawab terhadap suara rakyat yang diwakilinya. Ini tak ada bedanya dengan wakil rakyat produk Orde Baru yang kerap dicap sebagai kumpulan anak, menantu, ipar, dan istri. Produk wakil rakyat Orde Baru tentu saja tidak hanya bermasalah dalam aspek akuntabilitas, tetapi juga bermasalah dalam aspek representasi. Lalu apa yang salah dengan demokrasi elektoral kita? Demokrasi elektoral Demokrasi elektoral kita dibangun di atas dua fondasi utama. Pertama, sebagaimana ditunjukkan oleh alokasi kursi dalam pemilu dan yang tampak dalam berbagai produk undang-undang pemilu, aspek

representasi dalam pemilu kita diberi ruang yang sangat luas. Aspek representasi itu bahkan sudah sangat berkembang kian jauh, tidak lagi hanya memperhitungkan representasi penduduk/perorangan dan geografis, tetapi juga ikut

Kita tidak sekadar memberhalakan demokrasi elektoral, tetapi juga membuat demokrasi elektoral tersebut bermakna untuk wakil rakyat dan rakyat yang diwakilinya.” memperhitungkan representasi affirmative action. Hal itu ditunjukkan oleh dua produk UU pemilu sebelumnya (UU No 10/2008 dan UU No 12/2003 tentang Pemilu DPR/D dan DPD) yang memberikan ruang luas terhadap partisipasi perempuan dalam parlemen. Kedua, demokrasi elektoral kita, setidaknya sejak reformasi

yang dimulai Pemilu 1999, menekankan pentingnya akuntabilitas politik wakil rakyat. Untuk itu, telah dilakukan perbaikan dan perubahan sistem pemilu, dari sistem pemilu yang menggantungkan otoritas pada partai politik ke sistem pemilu yang memberikan otoritas kepada wakil rakyat yang terpilih dalam pemilu. Hasilnya, sejak 1999 sampai saat ini, sebenarnya domain akuntabilitas politik tidak lagi pada partai politik, tetapi pada wakil rakyat yang terpilih pada pemilu. Dengan demikian, seluruh pembusukan politik dan delegitimasi representasi yang dilakukan oleh wakil rakyat di parlemen tidak lagi menjadi tanggung jawab partai, tetapi tanggung jawab wakil rakyat sebagai perseorangan yang telah dipilih dan dipercaya rakyat untuk mewakili. Kasuskasus korupsi yang melibatkan wakil rakyat sejatinya memang tidak lagi menjadi beban bagi partai politik. Akan tetapi, tidak dengan sendirinya partai politik mencuci tangan dari seluruh persoalan tersebut, karena gejala tersebut juga

terkait dengan pola dan model rekrutmen politik yang dilakukan di internal partai. Jika partai gagal melakukan J rekrutmen terhadap individu r yang berbakat, berintegritas, dan berkualitas untuk menjadi calon wakil rakyat, pada saat yang sama sebenarnya partai telah disandera dan dimanfaatkan oleh kader-kadernya. Jika dicermati secara jernih, kelihatan sekali bahwa demokrasi elektoral yang kita bangun sejak Orde Lama sampai dengan saat ini menghasilkan lima model. Model pertama adalah wakil rakyat yang cukup representatif, tetapi kurang bertanggung jawab. Model kedua, wakil rakyat yang kurang representatif, tetapi cukup bertanggung jawab. Model ketiga, wakil rakyat yang representatif, tetapi minus akuntabilitas. Model keempat, wakil rakyat yang tidak representatif, tetapi sangat bertanggung jawab. Model kelima, wakil rakyat yang kurang representatif dan juga kurang bertanggung jawab. Dari ketiga fase pemilu, Orde Lama, Orde Baru, sampai dengan orde reformasi, kita bisa mengatakan bahwa pada setiap orde tersebut terdapat varian ‘berhala’ kita terhadap demokrasi elektoral. Pemilu Orde Lama, yang minus pem-

bangunan ekonomi, hanya menghasilkan wakil rakyat yang pandai bersuara, tetapi tidak mampu memperjuangkan kesejahteraan rakyat (representatif, minus akuntabilitas). Pada pemilu Orde Baru, kita menemukan wakil rakyat 4D dan 5D (datang, duduk, dengar, diam, + duit). Di samping kurang representatif, juga kurang bertanggung jawab. Adapun wakil rakyat produk orde reformasi, di satu sisi sangat representatif, tetapi di sisi yang lain sangat tidak bertanggung jawab. Fenomena tersebut oleh James G Gimpel (2007) digambarkan sebagai sebuah gejala kesadaran politik masyarakat yang tumbuh, tetapi tidak sejalan dengan pendidikan politik. Kesadaran politik mengarah pada tuntutan representasi politik, sedangkan pendidikan politik mengarah pada tuntutan akuntabilitas. Andai saja kesadaran politik sudah sejalan dengan pendidikan politik, problem representasi minus akuntabilitas dengan sendirinya akan menghilang dari parlemen kita. Dengan begitu, kita tidak sekadar memberhalakan demokrasi elektoral, tetapi juga membuat demokrasi elektoral tersebut bermakna untuk wakil rakyat dan rakyat yang diwakilinya.

Kirimkan ke email: opini@mediaindonesia.com atau opinimi@yahoo.com atau fax: (021) 5812105, (Maksimal 7.100 karakter tanpa spasi. Sertakan nama. alamat lengkap, nomor telepon dan foto kopi KTP).

Pendiri: Drs. H. Teuku Yousli Syah MSi (Alm) Direktur Utama: Rahni Lowhur-Schad Direktur Pemberitaan: Saur M. Hutabarat Direktur Pengembangan Bisnis: Alexander Stefanus Dewan Redaksi Media Group: Elman Saragih (Ketua), Ana Widjaya, Andy F.Noya, Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Djafar H. Assegaff, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Rahni Lowhur Schad, Saur M. Hutabarat, Sugeng Suparwoto, Suryopratomo, Toeti Adhitama Redaktur Senior: Elman Saragih, Laurens Tato, Saur M. Hutabarat Deputi Direktur Pemberitaan: Usman Kansong Kepala Divisi Pemberitaan: Kleden Suban Kepala Divisi Content Enrichment: Gaudensius Suhardi Deputi Kepala Divisi Pemberitaan: Abdul Kohar Sekretaris Redaksi: Teguh Nirwahyudi Asisten Kepala Divisi Pemberitaan: Ade Alawi, Fitriana Siregar, Haryo Prasetyo, Ono Sarwono, Rosmery C.Sihombing Asisten Kepala Divisi Foto: Hariyanto

Redaktur: Agus Mulyawan, Anton Kustedja, Cri Qanon Ria Dewi, Eko Rahmawanto, Eko Suprihatno, Hapsoro Poetro, Henri Salomo Siagian, Ida Farida, Jaka Budisantosa, Mathias S. Brahmana, Mochamad Anwar Surahman, Sadyo Kristiarto, Santhy M. Sibarani, Soelistijono Staf Redaksi: Adam Dwi Putra, Agung Wibowo, Ahmad Maulana, Ahmad Punto, Akhmad Mustain, Amalia Susanti, Andreas Timothy, Aries Wijaksena, Aryo Bhawono, Asep Toha, Basuki Eka Purnama, Bintang Krisanti, Christina Natalia S, Cornelius Eko, David Tobing, Denny Parsaulian Sinaga, Deri Dahuri, Dian Palupi, Dinny Mutiah, Dwi Tupani Gunarwati, Edwin Tirani, Edy Asrina Putra, Emir Chairullah, Eni Kartinah, Eri Anugerah, Fardiansah Noor, Fidel Ali Permana, Gino F. Hadi, Heru Prihmantoro, Heryadi, Ignatius Santirta, Iis Zatnika, Irana Shalindra, Irvan Sihombing, Iwan Kurniawan, Jajang Sumantri, Jerome Eugene W, Jonggi Pangihutan M., K. Wisnubroto, M. Soleh, Mirza Andreas, Mohamad Irfan, Muhamad Fauzi, Nurulia Juwita, Panca Syurkani, Raja Suhud V.H.M, Ramdani, Ratna Nuraini, Rommy Pujianto, Selamat Saragih, Sidik Pramono, Siswantini Suryandari, Sitriah Hamid, Sugeng Sumariyadi, Sulaiman Basri, Sumaryanto, Susanto, Syarief Oebaidillah, Thalatie Yani, Tutus Subronto, Usman Iskandar, Wendy Mehari, Windy Dyah Indriantari, Zubaedah Hanum Biro Redaksi: Dede Susianti (Bogor) Eriez M. Rizal (Bandung); Kisar Rajagukguk (Depok); Firman Saragih (Karawang); Yusuf

Riaman (NTB); Baharman (Palembang); Parulian Manulang (Padang); Haryanto (Semarang); Widjajadi (Solo); Faishol Taselan (Surabaya) MICOM Asisten Kepala Divisi: Tjahyo Utomo, Victor J.P. Nababan Redaktur: Agus Triwibowo, Asnawi Khaddaf, Patna Budi Utami, Widhoroso Staf Redaksi: Heni Rahayu, Hillarius U. Gani, Nurtjahyadi, Prita Daneswari, Retno Hemawati, Rina Garmina, Rita Ayuningtyas, Yulia Permata Sari, Wisnu Arto Subari Staf: Abadi Surono, Abdul Salam, Budi Haryanto, Charles Silaban, M. Syaifullah, Panji Arimurti, Rani Nuraini, Ricky Julian, Vicky Gustiawan, Widjokongko DIVISI TABLOID, MAJALAH, DAN BUKU (PUBLISHING) Asisten Kepala Divisi: Gantyo Koespradono, Jessica Huwae Redaktur: Agus Wahyu Kristianto, Lintang Rowe, Regina Panontongan Staf Redaksi: Adeste Adipriyanti, Arya Wardhana, Handi Andrian, Nia Novelia, Rahma Wulandari CONTENT ENRICHMENT Asisten Kepala Divisi: Yohanes S. Widada Periset: Heru Prasetyo (Redaktur), Desi Yasmini S

Bahasa: Dony Tjiptonugroho (Redaktur), Aam Firdaus, Adang Iskandar, Mahmudi, Ni Nyoman Dwi Astarini, Riko Alfonso, Suprianto ARTISTIK Redaktur: Annette Natalia, Donatus Ola Pereda, Gatot Purnomo, Marjuki, Prayogi, Ruddy Pata Areadi Staf Redaksi: Ali Firdaus, Ananto Prabowo, Andi Nursandi, Aria Mada, Bayu Wicaksono, Budi Setyo Widodo, Dharma Soleh, Endang Mawardi, Fredy Wijaya, Gugun Permana, Hari Syahriar, Haris Imron Armani, Haryadi, Lisa Saputra, Marionsandez G, M. Rusli, Muhamad Nasir, Muhamad Yunus, Nana Sutisna, Novi Hernando, Nurkania Ismono, Permana, Putra Adji, Tutik Sunarsih, Warta Santosi Olah Foto: Saut Budiman Marpaung, Sutarman. PENGEMBANGAN BISNIS Kepala Divisi Marketing Communication: Fitriana Saiful Bachri Kepala Divisi Marketing Support & Publishing: Andreas Sujiyono Asisten Kepala Divisi Iklan: Gustaf Bernhard R Perwakilan Bandung: Arief Ibnu (022) 4210500; Medan: Joseph (061) 4514945; Surabaya: Tri Febrianto (031) 5667359; Semarang: Desijhon (024) 7461524; Yogyakarta: Andi Yudhanto (0274) 523167; Palembang: Andi Hendriansyah, Ferry Mussanto (0711) 317526, Pekanbaru: Bambang Irianto 081351738384.

Telepon/Fax Layanan Pembaca: (021) 5821303, Telepon/ Fax Iklan: (021) 5812107, 5812113, Telepon Sirkulasi: (021) 5812095, Telepon Distribusi: (021) 5812077, Telepon Percetakan: (021) 5812086, Harga Langganan: Rp67.000 per bulan (Jabodetabek), di luar P. Jawa + ongkos kirim, No. Rekening Bank: a.n. PT Citra Media Nusa Purnama Bank Mandiri - Cab. Taman Kebon Jeruk: 117-009-500-9098; BCA - Cab. Sudirman: 035-306-5014, Diterbitkan oleh: PT Citra Media Nusa Purnama, Jakarta, Alamat Redaksi/Tata Usaha/Iklan/Sirkulasi: Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat - 11520, Telepon: (021) 5812088 (Hunting), Fax: (021) 5812102, 5812105 (Redaksi) e-mail: redaksi@mediaindonesia.com, Percetakan: Media Indonesia, Jakarta, ISSN: 0215-4935, Website: www.mediaindonesia.com, DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN MEDIA INDONESIA DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN


B EDAH EDITORIAL

RABU, 12 OKTOBER 2011

EDITORIAL

15

Editorial @

11 Oktober 2011

Republik Goshow

D

ALAM sistem presidensial, mengangkat dan memberhentikan menteri merupakan hak prerogatif presiden. Mau mengangkat si X atau Y, mau memberhentikan si A atau si Z, merupakan hak penuh presiden. Itu harus dipandang lumrah dan biasa saja bagi seorang presiden. Konstitusi kita sudah menggariskan untuk menganut sistem presidensisial itu. Karena itu, metode apa pun yang dipilih presiden dalam menunaikan amanat konstitusi itu bukanlah persoalan dan harus dihormati. Kebebasan penuh untuk memilih metode itu, mestinya, juga dimiliki Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Ia boleh menggunakan metode telepon ala Pak Harto, menunjuk tim penilai, atau melakukan fit and proper test seperti yang sudah ia lakukan saat memilih menteri Kabinet Indonesia Bersatu II. Lalu mengapa hal yang lumrah dan biasa itu menjadi sangat

gaduh dan genting? Saban isu dan rencana reshuffle muncul, pada saat itu pula publik seperti diberi tontonan betapa luar biasanya urusan merombak kabinet itu. Partai politik memasang kudakuda. Presiden Yudhoyono sampai perlu menjelaskan hal itu beberapa kali. Presiden khawatir bakal diamuk orang-orang yang namanya masuk daftar gosip, tetapi nyatanya tidak dipilih jadi menteri. Karena itu, ia perlu mengeluarkan tangkisan yang sebenarnya tidak perlu itu. Maka, menjadi mengherankan jika Presiden sangat risau dengan gosip daftar nama calon menteri baru. Bukankah api gosip itu muncul karena ada asap ‘pertunjukan’ alias show kepada publik soal gentingnya reshuffle? Sampai kapan rakyat di negeri ini terus disandera pentas goshow (gosip dan show) yang oleh anak sekarang disebut lebai itu? Semakin lama pentas

Sederhana Saja remeh-temeh itu diper tontonkan, makin banyak spekulasi dan ketidakpastian. Padahal, masih menumpuk pekerjaan rumah yang mesti diselesaikan. Infrastruktur yang tidak bergerak signifikan dan nasib perbatasan yang terus-me nerus dalam bayang-bayang pencaplokan negeri jiran ada lah dua contoh masalah yang sa ngat membutuhkan penyelesaian. Jangan karena pening menyelesaikan pekerjaan yang bertumpuk, justru mencoba ‘menghibur’ rakyat dengan pentas reshuffle berkepanjangan.

TIDAK muluk-muluk, sederhana saja, sistem pemerintahan kagak sesuai dengan Kabinet Indonesia Bersatu. Oe-dien

Hak Presiden BETUL hak presiden yang mutlak dan tidak dapat ditawar dengan apa pun, apalagi kontrak sampah. Ingat! Yang tidak bekerja dengan baik patut diganti. Siapa pun itu! Yang mengancam wajib disingkirkan segera. Yohanes Enzelin Milanisti

Stabilkan Pemerintahan UNTUK menstabilkan pemerintahan dari rongrongan partai politik, sebaiknya Presiden mengubah kabinetnya dari kabinet abal-abal menjadi kabinet profesional atau menurut teori, zaken kabinet. Haerudin Tea

SENO

Koalisi yang Membangkang TEKNIK melakukan tekanan terhadap mitra koalisi yang membangkang. Asan Arnasan

Sungguh Ironis SETIAP hari berita mengenai reshuffle kabinet, para parpol sibuk mengancam serta mempertahankan para kader mereka dan koalisi. Ini membuktikan bahwa pemerintahan tidak terlepas dari kepentingan parpol, sungguh ironis negara ini.... Ardjo

Keserakahan RASANYA negara ini udah dikuasai preman jalanan, gaya kepemimpinan tak beda jauh ama geng-geng penjahat kakap!!! Rakyat hanya diperas untuk membiayai operasional para penjahat negara yang memperkaya diri dan golongan!!! Lihat konspirasi kontrak politik yang telah dibuat... tak masuk akal.

Negara telah dijadikan industri perju- tahu mana yang harus diprioritaskan, dian, adakah demokrasi kapitalis yang mana yang bisa ditunda. Semuanya jadi lupa. Alhamdulillah, benar di dunia ini? Kita sebenarnya ngomongin hanya ditipu penguasa Kirimkan tanggapan gaya Pak SBY enggak serakah. dan komentar Anda penting-penting amat. Bintang melalui: Taty Kusmayaty

Kita juga Lebai Kok

SMS INTERAKTIF 0811140772

Parpol yang Bikin Ribut!

Senin-Sabtu, 07.05 WIB UDAH tahu Pak SBY bedi Metro TV ADA isu reshuffle, yang gitu, kita mengharapkan beliau jadi orang lain. heboh dan ribut adalah ONLINE Jelas mustahil. Udahlah kalangan parpol. Hal ini mediaindonesia.com karena mereka takut kanikmatin aja gaya beliau. FACEBOOK der yang duduk di kabinet Para koruptor untung Harian Umum dicopot. Mereka kemudikarena kasus-kasus meMedia Indonesia an membuat pernyataan reka dilupakan orang. di media, dengan menDPR untung karena bisa gatakan kader tidak akan ngomong macam-macam tanpa harus dimintai pertanggung- dicopot karena kinerjanya bagus. jawaban. Kita juga untung, enggak Fachri

Enggak Jelas REPUBLIK abu-abu... negara remangremang... enggak jelas tujuannya. Berniat memberantas korupsi... koruptor dikasih remisi... berantas narkoba... malah dikasih tempat jualan narkoba (di LP). Subur

Tidak Aspiratif Lagi PKS sudah tidak aspiratif lagi. Apa bedanya dengan partai lainnya? Salah arah nih. Golput aja pemilu nanti. Cholies Achmad

Tegaslah! MAU reshuffle aja mesti ketemu ketuaketua partai.... Enggak berani banget, sudah dipercaya rakyat kok gitu sih. Jangan kentara banget takutnya sama parpol dong. Kalau nanti dijegal di DPR, biarlah rakyat yang menilai dan bereaksi. Ayo Pak SBY, tunjukkan kemandirianmu. Rakyat masih percaya kok, tegaslah!!! Bisma

Gerak Cepat BAPAK Presiden diimbau cepat selesaikan pergantian para menterinya jangan anggap negara ini seperti negeri pewayangan yang akan menuju kehancuran. Gareng

Ganti Menteri PKS tahu persis bahwa Pak SBY seorang peragu, jadi sekjen PKS berani gertak SBY soal reshuffle kabinet. 6281316764xxx BURUK kerja para menteri di-reshuffle, tidak usah raguragu. 6285229967xxx AYO Pak SBY tunjukan jiwa militermu. Jangan mau kompromi dengan pengecut-pengecut yang hanya mementingkan diri sendiri dan keluarga mereka. Libas semua yang maling negara. 6285239467xxx

FORUM

Presiden Jangan Mau Kompromi PRESIDEN Yudhoyono selalu disibukkan dengan kepentingan pribadi dan golongannya, melupakan kewajibannya mengurus rakyat. 6283875175xxx

kabinet sebaiknya pakai paradigma baru yaitu kabinet ahli/ zakken kabinet dengan menterinya 100% dari kalangan profesional. 628989191xxx

BERTINDAKLAH secara profesional, jujur, adil, dan berani beri contoh kepada rakyat, kerjakan tugas negara yang terbaik, agar negara lebih maju, jangan ribut sendiri rebutan jabatan. 6287746207xxx

PSSI boleh kalah setiap bertanding, tapi koruptor Indonesia menang terus. 6281239531xxx

Pak SBY, saya usul reshuffle

PEMILIHAN capres yang akan datang harus pakai kontrak politik selama satu tahun. Bila tidak mau menurunkan harga

Kirimkan keluhan dan komentar Anda tentang pelayanan publik ke e-mail: forum@mediaindonesia.com

bensin dan barang, mundur. 6283198411xxx HIDUP sederhana saja, jangan berlebihan, yang penting kebutuhan hidup seluruh keluarga terpenuhi. Kita harus menjaga hidup ini agar jangan terperangkap pada kejahatan korupsi dan kejahatan politik. 6285252545xxx LEBIH baik DPR dan DPD dibubarkan saja karena makan gaji buta saja, tidak membela

rakyat, apalagi memikirkan rakyat miskin. 83198411xxx JADI pejabat dan minta doa restu segala, tapi oknumnya melanggar sumpah jabatan dan pada akhirnya masyarakat yang sengsara karena dibohongi mereka. 6281317571xxx SUDAH begitu parahkan para mafia di negeri ini. Jangan-jangan ada mafia tanah negara yang memperjualbelikan tanah kepada negara te tangga. 628122931xxx

MENTERI yang diganti yaitu (menteri) olahraga, pertanian, tenaga kerja dan transmigrasi, dan luar negeri. Pecat aja semua. Rony Wijaya

Tidak Ada Kiprah MENTERINYA gak kelihatan kiprahnya sih.... Dite Marhendaryanto

Pecat Saja TIDAK ada prestasi, ya, pecaaat, men. Handy Suhaimi

Kirimkan komentar Anda atas tema Tol Macet Terus, Tarif Naik Terus (periode 10 - 15 Oktober 2011) ke: opini publik di mediaindonesia.com

Bank Permata Blokir Rekening tanpa SOP

PB2, Tertibkan Bangunan

P

OLONG PB2, kalau mau melakukan pembongkaran bangunan tanpa izin yang serius, jangan tebang pilih. Contohnya, pembangunan yang dilakukan pihak gudang yang berada di PT Dwipa Megah Lestari di Jl Siantan RT 10 RW 01 No 88, Cendrawasih, Kelurahan Cengkareng Barat, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat. Karena tidak memiliki izin, sudah berkali-kali pembangunan itu ditertibkan. Namun, itu tetap saja dilakukan. Pembangunan yang dilakukan ialah sebuah pabrik berukuran 20 m x 150 m berlantai 2.

ADA 23 September 2011 sekitar pukul 17.00 WIB, saya ingin mengambil uang di rekening tabungan Bank Permata melalui ATM Bank Permata Sunter untuk kebutuhan keluarga. Namun, uang di dalam rekening saya tidak dapat diambil dan saya tidak dapat melakukan transfer ke bank lain. Kemudian saya telepon ke call center Bank Permata dengan nomor pengaduan SNSAUP0008 dan ditangani Ibu Aini. Selanjutnya, saya diminta menelepon collection credit card Bank Permata karena rekening tabungan saya diblokir mereka, dengan alasan saya belum membayar tagihan minimum kartu kredit yang secara nominal lebih kecil daripada saldo nominal di rekening tabungan. Saya bertanya, apa hak collection credit card memblokir rekening tabungan saya? Saya tidak pernah mendapatkan pemberitahuan dan informasi, bahkan kesepakatan atau perjanjian apa pun baik lisan maupun tulisan, yang menyatakan, ‘jika saya belum membayar

minimum kartu kredit, semua uang saya yang di rekening tabungan Bank Permata akan diblokir’. Pejabat dan collection credit card Bank Permata seharusnya tahu dan paham betul bahwa untuk memblokir rekening tabungan nasabah, mereka harus mempunyai dasar hukum yang kuat, mengacu pada UU Perbankan (UU nomor 10 tahun 1998 tentang perubah-

Jelas secara hukum bahwa pejabat Bank Permata bertindak sewenang-wenang dan arogan serta merugikan nasabah/masyarakat. Sebagai pejabat bank yang mengakuaku sangat profesional, mereka telah melakukan tindakan yang tidak berdasarkan hukum, dan itu sudah jelas. Dalam melakukan pemblokiran rekening nasabah atas nama pribadi, pejabat Bank

Akibatnya, saya tidak dapat memenuhi kebutuhan keluarga, atas dasar kemanusiaan dan kebutuhan dasar kemanusiaan serta keadilan secara kemanusiaan dan hukum.” an UU nomor 7 tahun 1992 tentang Perbankan dan telah diumumkan melalui lembaran Negara RI tahun 1998 nomor 182, tambahan Negara nomor 3790) dan Peraturan BI (Peraturan BI nomor 2/19/ PBI/2000 tanggal 7 September 2000 tentang Persyaratan dan Tata Cara Pemberian Perintah/ Izin Tertulis Membuka Rahasia Bank dan Pemblokiran Rekening Milik Nasabah).

Permata lalai dan tidak menjalankan SOP sesuai dengan Undang-Undang Perbankan, bahkan mengabaikan Peraturan BI. Lalu, antara 27 dan 28 September 2011, saya ditelepon salah satu staf collection credit card yang justru mengancam saya. Ia mengatakan rekening tabungan saya tidak akan dibuka blokirnya sebelum saya membayar minimal kartu

kreditnya. Kata-kata itu membuat saya emosi sehingga saya balik mengancam, saya minta dibuka blokirnya, atau saya komplain di koran-koran. Hingga menulis ini pada 5 Oktober 2011, saya tidak pernah dihubungi lagi dan rekening tabungan Bank Permata saya masih tetap diblokir tanpa alasan yang tepat. Hal itu merugikan saya. Akibatnya, saya tidak dapat memenuhi kebutuhan dasar keluarga, atas dasar kemanusiaan serta keadilan secara kemanusiaan dan hukum. Saya mohon bantuan kepada para pejabat YLKI, pejabat Bank Indonesia, dan para pengacara hukum agar menindak secara hukum para pejabat bank yang bertindak sewenang-wenang dan arogan tanpa dasar dan prosedur-prosedur yang baik dan benar sehingga mengakibatkan kerugian bagi nasabah dan masyarakat yang sudah sangat memercayakan uang mereka di bank. Darief T Laksana Jakarta

T

Menurut lurah Cengkareng Barat, di daerah tersebut tidak boleh ada pembangunan untuk pabrik. Aktivitas gudang itu sangat mengganggu warga karena mobil yang digunakan untuk mengangkut barang diparkir sembarangan di depan rumah warga.... Namun hasilnya, hanya dilakukan satu kali pembongkaran. Itu pun dengan setengah hati. Masih banyak bangunan tanpa izin yang masih berdiri kukuh di daerah Cengkareng. Lurah Cengkareng Barat mengatakan lokasi gudang yang terbakar bukan untuk tempat usaha, melainkan untuk

rumah tinggal. Pihaknya sudah menegur pemilik gudang dan usaha lainnya yang juga ada di sekitar lokasi kebakaran itu agar tidak menjadikan wilayah tersebut sebagai pabrik. Apakah ada permainan yang dilakukan pihak pabrik dengan kantor kelurahan? Tapi kenyataannya masih saja ada pembangunan yang dilakukan pabrik tersebut. Tolong pihak PB2 serius dalam hal ini. Andi Jakarta andi@gmail.com

Pak Polisi, di Mana SIM Saya?

P

ADA 20 Juli 2011 lalu, saya ditilang saat sedang berkendara di ruas Tol Cikampek. Dalam surat tilang yang dibuat petugas Aipda Hari Mahmud, saya diminta untuk menghadiri persidangan di pengadilan Jakarta Timur pada 29 Juli 2011. Namun, pada hari yang di-

tentukan tersebut, surat izin mengemudi (SIM) saya tidak ada di pengadilan Jaktim. Saya pun menuju pos polisi Jatibening untuk mencari tahu keberadaan SIM saya. Ternyata menurut para petugas di sana, SIM saya belum disetorkan. Akibatnya, hingga saat ini saya berkendara tanpa dileng-

kapi SIM. Saya pun tidak tahu di mana harus mengambil SIM saya. Saya memohon kepada kepolisian untuk memberi kejelasan keberadaan SIM saya. Jance Eduard Hursepuny Jl Warakas IV Gg17 No 35 RT 06 RW 13 Kelurahan Warakas Jakarta Utara


S ELEKTA

MEDIA INDONESIA | RABU, 12 OKTOBER 2011 | HALAMAN 16

Eva Longoria Buat Film Dokumenter Buruh Anak AKTRIS asal Amerika Serikat yang melejit lewat perannya sebagai Gabrielle Solis di serial Desperate Housewives, Eva Jacqueline Longoria, 36, sangat mendukung film dokumenter The Harvest yang mengisahkan buruh tani anak. Dukungannya itu bukan lantaran ia berdarah Amerika Latin, melainkan karena ingin mengetahui dan bertanggung jawab atas makanan yang dikonsumsinya. Sebagian besar pekerja lahan pertanian di AS ialah imigran asal Amerika Latin, terutama Meksiko. Satu perempat makanan yang dikonsumsi di AS dipanen anak-anak. Longoria prihatin atas kehidupan pekerja anak-anak di lahan pertanian. “Aku generasi ke-9 keturunan Meksiko-Amerika. Kami memiliki sebuah peternakan di Texas, tapi kalian harus memiliki belas kasih,” kata Longoria yang menjadi produser eksekutif film

tersebut. The Harvest menggambarkan lebih dari 400 ribu anak bekerja sebagai buruh tani di lahan pertanian yang tersebar di berbagai penjuru AS.

Aku sudah lama berkecimpung dalam advokasi buruh tani, tetapi baru menyadari ada begitu banyak anak yang bekerja secara legal di ladang.” “Kita harus menyadari praktikpraktik yang digunakan untuk memperoleh makanan yang kita makan,” kata Longoria kepada Associated Press. Menurutnya, film dokumenter yang menelan biaya produksi senilai US$1 juta (Rp8,9 miliar) itu dirilis kemarin

dalam bentuk DVD. “Aku sudah lama berkecimpung pung dalam advokasi buruh tani, tetapi baru menyadari ada begitu banyak anak yang bekerja secara legal di ladang.” g.” The Harvest berkisah tentang tiga anak yang bekerja di lahan pertanian demi membantu orangtua mereka. Salah alah satu anak, Zulma Lopez, 12, mengaku gaku telah bekerja di ladang sejak ia masih kanak-kanak. Di ladang itu, Lopez opez bekerja memanen bawang dari pukul ukul 05.00 hingga pukul 17.00 dengan upah US$64 (Rp572 ribu) per minggu. Para buruh anak itu bekerja di bawah awah teriknya matahari dan dinginnya cuaca. uaca. Tragisnya mereka diperlakukan sama seperti buruh dewasa. “Kami ingin menggunakan film m ini untuk mengubah kebijakan. Anaknakanak tidak seharusnya memilih antara ntara sekolah dan bekerja,” tukas Longoria. oria. (*/X-8) AP/ MATT SAYLES

Selidiki Hakim Tipikor Bandung

Rijsbergen Salahkan Barisan Belakang

Untuk pertama kali kasus korupsi yang diajukan Komisi Pemberantasan Korupsi kalah di Pengadilan Tipikor.

KEKALAHAN ketiga pada kualifikasi Pra-Piala Dunia 2014 hampir dipastikan menutup peluang Indonesia melaju ke putaran berikutnya. Pada pertandingan kontra Qatar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, kemarin, harapan untuk mendulang poin perdana sempat mencuat setelah skuat ‘Merah Putih’ dua kali menyamakan kedudukan. Dua gol dicetak lewat aksi pemain naturalisasi asal Uruguay Cristian Gonzales. Gol pertama di menit ke-26 untuk menyamakan kedudukan 1-1 setelah Abdulaziz Al-Sulaiti menjebol gawang Ferry Rotinsulu di menit ke-13. Gol kedua tercipta empat menit berselang setelah Indonesia tertinggal 1-2 akibat ulah Ibrahim Khalfan yang memanfaatkan kesalahan Ferry di menit ke-32. Kedudukan sama kuat

AMAHL S AZWAR

MI/ ROMMY PUJIANTO

KALAH: Para pemain timnas Indonesia (dari kiri) Hariono, Ahmad Bustomi, Muhamad Roby, dan Supardi berjalan keluar lapangan seusai dikalahkan Qatar 2-3 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, tadi malam. 2-2 pun berakhir hingga jeda. Sayangnya, Firman Utina cs tidak mampu bertahan dengan baik sehingga Qatar mampu mencetak gol kemenangan lewat Muhammed Razak di menit ke-59. Pelatih Indonesia Wim Rijsbergen mengakui Indonesia buruk dalam hal pertahanan. Di pertandingan itu, gawang Indonesia kebobolan tiga kali. “Kami kebobolan mudah. Jika Anda menganalisis bagaimana Qatar

membuat gol, masalahnya di pertahanan Indonesia.” Meskipun demikian, secara keseluruhan, Rijsbergen menilai performa anak-anak asuhnya cukup baik. “Kans lolos belum pupus. Kami harus memperbaiki segala sesuatunya.” Di laga berikutnya, Indonesia akan bertandang ke Qatar pada 11 November mendatang. Dengan hasil tersebut, Indonesia tetap berada di dasar klasemen Grup E tanpa poin.

Sebaliknya, skuat asuhan Sebastiao Lazaroni untuk sementara bertengger di puncak klasemen dengan nilai 5 poin hasil dua kali seri dan sekali menang. Laga Grup E lainnya antara Iran dan Bahrain di Teheran belum dipertandingkan saat berita ini diturunkan. Posisi Qatar masih mungkin tergeser jika Iran atau Bahrain yang sama-sama mengoleksi empat poin memetik poin penuh. (KK/R-4)

Dana Optimalisasi Rawan Penyimpangan nangan terlalu besar pada Badan Anggaran DPR dan aparat pemerintahan daerah. Sebelumnya, Menteri Keuang an Agus Martowardojo menyampaikan, dari usulan nota keuangan RAPBN 2012 sampai pada pembahasannya, pemerintah mampu mengoptimalisasi anggaran bruto sebesar Rp20,4 triliun. Itu berasal dari usulan penaikan penerimaan pajak Rp13,2 triliun, penerimaan negara bukan pajak Rp5,3 triliun dan pengurangan belanja. “Pemerintah perlu meng-

PEMERINTAH diminta mewaspadai potensi penyimpangan anggaran pada dana optimalisasi sebesar Rp20,4 triliun. Pengalokasian dana optimalisasi perlu disertai transparansi penganggarannya. “Ke depan dana-dana optimalisasi tidak perlu ada karena di sinilah lahan empuk terjadinya transaksi,” cetus Koordinator Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi) Sebastian Salang, kemarin. Pengamat ekonomi Dradjad Wibowo menyebut dana optimalisasi memberikan kewe-

Harga BBM Sementara itu, rapat Banggar DPR dan pemerintah, kemarin,

menyepakati tidak ada penaikan harga BBM bersubsidi dalam RAPBN 2012. Namun, pemerintah diminta mengendalikan konsumsi premium dengan usulan pembatasan konsumsi premium kendaraan roda empat pribadi di Jawa-Bali. Basis perhitungan volume BBM subsidi untuk 2012 sebanyak 40 juta kiloliter, dengan perincian premium 24,4 juta kl serta solar dan minyak tanah 15,6 juta kl. Namun, penggunaan 2,5 juta kl dari porsi premium diblokir dan akan dievaluasi di APBN-P 2012. (ML/*/I-1)

ANTARA/ AGUS BEBENG

BEBAS: Wali Kota Bekasi nonaktif Mochtar Mohamad (kanan) menangis seusai divonis bebas di Pengadilan Tipikor Bandung, Jawa Barat, kemarin. Koordinator Divisi Hukum dan Monitoring Peradilan ICW Febri Diansyah mengatakan sudah saatnya Mahkamah Agung (MA) dan Komisi Yudisial (KY) mengevaluasi hakim-hakim di Pengadilan Tipikor Bandung, terutama yang menjatuhkan vonis bebas untuk tiga terdakwa korupsi di sana. “Jika tidak, ini akan mencoreng nama MA dan KY. Apalagi proses pembentukan pengadilan tipikor di daerah lain juga sedang terjadi.”

di Pengadilan Tipikor Bandung,” kata Suparman. Ia pun mengaku sudah ada laporan masyarakat yang masuk dan mencurigai majelis hakim yang terlibat dalam proses persidangan Mochtar Mohamad tersebut. Wakil Ketua KPK Mochammad Jasin menyatakan pihaknya akan mengajukan kasasi atas vonis bebas murni itu. (EM/KG/X-9) amahl@mediaindonesia.com

lik!

k

ONLINE HARI INI

alokasikannya pada anggaran pendidikan dan otonomi khusus. Maka, dana optimalisasi setelah dikurangi kedua hal tersebut (neto) akan berjumlah Rp11,4 triliun,” kata Agus. Selain pembangunan daerah, Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa menyebut dana optimalisasi dapat digunakan untuk kepentingan fiskal seperti cadangan pangan atau cadangan risiko fiskal.

P

ENGADILAN Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Bandung untuk ketiga kalinya membebaskan kepala daerah yang menjadi terdakwa kasus korupsi. Kemarin, giliran Wali Kota nonaktif Bekasi Mochtar Mohamad. Mochtar ialah terdakwa kasus sogok pemenangan Adipura Kota Bekasi, penyalahgunaan APBD Kota Bekasi Rp639 juta, sogok Rp800 juta kepada pemeriksa BPK, dan sogok pengesahan APBD Rp4 miliar. Kasus Mochtar diajukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ke Pengadilan Tipikor Bandung. Sebelumnya, pada 22 Agustus 2011, Pengadilan Tipikor Bandung memvonis bebas Bupati Subang Eep Hidayat, terdakwa kasus korupsi biaya pemungutan pajak bumi dan bangunan di Kabupaten Subang Rp14 miliar. Vonis yang sama juga dihadiahkan Majelis Hakim Pengadilan Tipikor Bandung kepada Wakil Wali Kota Bogor Achmad Ru’yat, terdakwa korupsi dana APBD 2002 Rp6,8 miliar, pada 8 September 2011. Kedua kasus tersebut diajukan kejaksaan. Majelis hakim yang diketuai Azharyadi, kemarin, menyebutkan terdakwa Mochtar secara sah dan meyakinkan tidak terbukti melakukan tindak pidana korupsi sebagaimana

dituduhkan. Sebelumnya jaksa menuntut Mochtar 12 tahun penjara dan denda Rp300 juta. Terkait dengan hal itu, Indonesia Corruption Watch (ICW) mendesak agar semua hakim pengadilan tipikor yang bertugas di daerah, khususnya di Bandung, diawasi lebih ketat.

Menurut Febri, tidak hanya evaluasi, KY juga harus segera menyelidiki kemungkinan penyimpangan dalam persidangan itu. Saat menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua KY Suparman Marzuki mengatakan pihaknya sudah memusatkan perhatian terhadap Pengadilan Tipikor Bandung sejak pembebasan Eep Hidayat. “KY menilai ada hal-hal yang mesti didalami dari para hakim

mediaindonesia.com me edia

BACAAN FAVORIT Inilah Bulan Purnama ama TTerkecil Tahun Ini JIKA sebelumnya ada fenomena Bulan superbesar atau Supermoon, kali ini dunia melihat fenomena kebalikannya. Pada Selasa (11/10) malam, Bulan tercatat sebagai Bulan purnama terkecil sepanjang 2011. Ketika melihat langit, Bulan memang mencapai fase penuhnya pada Selasa malam. Namun, bentuknya lebih kecil daripada biasanya. Bulan purnama terkecil sepanjang tahun ini tersebut diprediksi terjadi 10 jam setelah puncak purnama. Diperkirakan, itu terjadi pada Selasa malam pukul 02.06 GMT atau pada Rabu (12/10) pukul 07.00 WIB. Karena itu, masyarakat Indonesia sayangnya tidak bisa menikmati fenomena alam tersebut

karena purnama terkecil itu jatuh pada pagi hari. Hanya masyarakat Eropa dan Amerika yang bisa melihat fenomena itu. Fenomena Bulan purnama terkecil terjadi karena Bulan berada di orbit yang terjauh AP/ NATI HARNIK dari Bumi, dengan jarak 406.434 kilometer. Pada Maret lalu, kala terjadi Supermoon, orbit Bulan sangat dekat dengan Bumi. Ia hanya berjarak 365 ribu kilometer. Besar-kecilnya ukuran Bulan dipengaruhi pergerakan Bulan terhadap Bumi. Karena orbit Bulan berbentuk elips, Bulan bisa berada di titik terdekat (perigee) ataupun titik terjauh (apogee). Jarak titik terjauh diperkirakan terjadi pada 3 Februari 2125, saat Bulan dan Bumi terpisah sejauh 406.720 km. (*/AP/OL-9)

Akses Internet Blackberry Terganggu KERUSAKAN pada data centre Research in Motion (RIM) di Kota Slough membuat pengguna smartphone Blackberry di Eropa, Timur Tengah, dan Afrika tidak bisa mengakses internet. Mereka tidak dapat berselancar di dunia maya, mengirim pesan instan, dan mengakses layanan internet lain seperti e-mail. Namun, akses internet pada Blackberry yang dilayani server korporat tidak mengalami gangguan. Juru bicara RIM tidak bersedia memberi komentar. Sejumlah pengguna Blackberry mengeluhkan masalah tersebut. ‘’Saya tidak dapat mengakses e-mail, Twitter, atau BBM dengan Blackberry saya,’’ papar Amanda, pengguna Twitter dari Twicken-

1

AYO MENJELAJAHI DUNIA SAFARI MALAM JANGAN lewatkan kesempatan menyaksikan pertunjukan bertema Halloween night di Taman Safari Indonesia, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, selama Oktober ini. Sajian pertunjukannya tak berlangsung sebulan penuh. Jadi, Anda tak boleh ketinggalan. (Media Travelista)

2

10 GEJALA UMUM KANKER WALAUPUN setiap jenis kanker memiliki karakteristik dan gejala sendiri yang spesifik, ada beberapa gejala umum kanker yang sebagian besar muncul pada semua jenis kanker. Beberapa jenis kanker memang tidak memiliki gejala khusus sampai tahap terakhir sehingga pemeriksaan rutin dan penilaian risiko merupakan suatu keharusan. (Media Hidup Sehat)

3

HYUNDAI I30 HYBRID ANCAMAN SERIUS TOYOTA PRIUS PRODUSEN mobil asal Korea bersiap membayang-bayangi kesuksesan Toyota Prius Plug-in Hybrid 2012 dengan menghadirkan Hyundai I30 Plug-in Hybrid 2013 yang bakal menjalankan debutnya di akhir 2012. Ini merupakan pertama kalinya Hyundai memproduksi kendaraan hibrida plug-in secara massal. (Media Oto)

REUTERS/MARK BLINCH

ham, Inggris. Dalam tweet, pihak RIM mengaku sejumlah pengguna di Eropa, Timur Tengah, dan Afrika mengalami kesulitan akses internet. ‘’Kami sedang menyigi perkara ini dan meminta maaf atas ketidaknyamanan ini.’’ (Telegraph.co.uk/Noy/X-13)


E KONOMI | RABU, 12 OKTOBER 2011 | HALAMAN 17

Penurunan BI Rate Picu Optimisme Penentuan suku bunga periode Oktober ini cukup krusial mengingat sejak bulan lalu, pasar keuangan tengah guncang.

perekonomian dalam negeri. “Bagi kalangan pengusaha, ini langkah baik karena secara tidak langsung dapat mendorong pasar domestik,” kata dia. Optimisme juga dikemukakan Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Erwin Aksa. Ia menilai momentum penurunan BI rate tepat karena dapat mengurangi dampak krisis global terhadap sektor riil. Erwin pun meminta BI tegas mengawasi transmisi penurunan suku bunga. “Penurunan BI rate harus jadi momentum untuk mengenjot sektor riil, dengan catatan suka bunga komersial merespons kebijakan itu.” Dirut Bank Mandiri Zulkifli Zaini mengamini turunnya BI rate akan membuat suku bunga kredit bank lebih murah. “Ekonomi bisa lebih bergairah. Intermediasi lebih bergairah.”

ANDREAS TIMOTHY

D

I luar dugaan pasar, Bank Indonesia (BI) menurunkan suku bunga acuan dari 6,75% yang diposisikan sejak Februari 2011 ke 6,50%, kemarin. Penurunan BI rate itu dinilai da pat merangsang aktivitas ekonomi dalam negeri di tengah kondisi pemulihan ekonomi global yang merapuh. Ekonom Unika Atma Jaya A Prasetyantoko mengatakan meski di luar dugaan, keputusan BI bisa diterima mengingat laju inflasi yang relatif rendah dan terkendali. Namun, agar efektivitas kebijakan BI sampai ke sektor riil, perlu segera diikuti penurunan suku bunga perbankan. “Sekarang tinggal bagaimana bank menyikapi penurunan BI rate ini,” kata Prasetyantoko saat dihubungi, kemarin. Penurunan suku bunga, terutama kredit, lanjutnya, tidak saja meringankan beban pelaku usaha, tetapi juga mengurangi risiko kredit macet. Selama ini, suku bunga kredit yang diterima pengusaha masih mencapai dua digit. Padahal, suku bunga dana yang diberikan bank hanya 6%-7%. Artinya, bank menikmati margin bunga relatif tinggi. Secara terpisah, Gubernur BI Darmin Nasution mengungkap-

Perkembangan Beberapa Suku Bunga 2011 (%) Triwulan I

Triwulan II

Triwulan III

Kredit modal kerja

12,94

13,56

13,56

Kredit investasi

12,86

13,45

13,57

Kredit konsumsi

15,54

16,51

14,99

8.897 (0,8%)

8.589 (3,58%)

Perubahan Nilai Tukar Rupiah 2011 Triwulan I

Triwulan II

Keterangan: *Hasil Survei BI

Triwulan III 8.618 (-2,92%)

Sumber: BI/Foto:MI/Rommy P/Grafis:ebet

kan keputusan penurunan BI rate diambil setelah Bank Sentral memberikan sinyal pelonggaran suku bunga lantaran inflasi yang terkendali. “Inflasi di 2011 akan lebih rendah dan bergerak di bawah 5% seiring dengan ko-

reksi harga komoditas global,” ujarnya. Penentuan suku bunga periode Oktober ini cukup krusial mengingat sejak bulan lalu, pasar keuangan Indonesia guncang. Itu ditandai jatuhnya kurs rupiah

terhadap dolar AS yang selama September 2011 melemah 2,4%. Hal itu dibarengi volatilitas tinggi di pasar modal akibat kekhawatiran soal kemelut utang di Uni Eropa dan AS. “BI memperhatikan pembali-

kan modal asing di pasar keuangan domestik. Sektor riil relatif belum terpengaruh,” imbuh Darmin. Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia Sofjan Wanandi menilai keputusan BI akan mendorong

Khawatir Di sisi lain, ekonom Universitas Gadjah Mada Tony Prasetiantono menilai penurunan BI rate cukup riskan karena kondisi masih fluktuatif. Ia khawatir penurunan BI rate akan memicu arus modal keluar. “Cadangan devisa baru saja terkuras US$10 miliar dalam sebulan. Ditambah lagi rupiah dan IHSG (indeks harga saham gabungan) masih volatile,” ujar dia. Analis pasar modal Felix Sindhunata mengatakan investor bursa dalam negeri masih terlena pergerakan positif bursa global sehingga dampak kebijakan BI itu belum terlihat. Ia berharap penurunan BI rate sebaiknya saat pasar memang butuh pelonggaran kebijakan moneter. (*/WR/E-3) timothy@mediaindonesia.com

Lelang Gratifikasi Sisakan Sandal dan Sepatu PEMERINTAH berhasil meraup Rp145,15 juta dari lelang barang gratifikasi. Hasil yang didapat tersebut melebihi batas perkiraan harga minimal barang gratifikasi yang dilelang Rp126,495 juta. Hal tersebut disampaikan Kasubdit Pengelolaan Kekayaan Negara III Direktorat Jenderal Kekayaan Negara Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Sugiwanto seusai acara lelang, di Jakarta, kemarin. “Barang yang paling laris adalah emas mulia 5 gram dan 3 gram. Dari harga yang dibuka Rp1,7 juta dan Rp1 juta, barang bisa terjual Rp2,7 juta. Malah melebihi harga sebenarnya,”

tutur Sugiwanto. Sugiwanto mengungkapkan, dari 84 unit hanya 68 unit barang yang dilelang dan 41 unit di antaranya berhasil terjual. Adapun 27 unit tidak laku. Ia menambahkan, barang yang tidak laku kebanyakan terdiri dari parsel, sandal, dan sepatu. Salah satunya adalah sepatu pria merek Aldo Brue dengan ukuran 7 dengan nilai limit Rp4,1 juta. Barang-barang tersebut adalah hasil laporan para pejabat negara terhadap gratifikasi yang mereka terima sepanjang 2008-2011 dan telah diserahkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ke Kemenkeu. Jumlahnya 84 unit.

Selain emas, barang yang dilelang kemarin antara lain jam tangan merek Rolex, kalung, laptop merek Apple, handycam, Ipad, Ipod, kamera digital, logam mulia, Blackberry, dan pakaian. Sugiwanto menyebutkan, jam tangan merek Rolex eks gratifikasi kepada Menteri Pertanian Suswono tercatat merupakan barang termahal. Jam tersebut berhasil terjual dengan harga Rp68,5 juta dari harga penawaran Rp60 juta. “Itu akhirnya didapatkan kolektor jam,” ujarnya. Menurut Sugiwanto, KPK akan menyerahkan lebih banyak barang gratifikasi kepada Ke-

menkeu. Penerimaan dari hasil lelang masuk ke kas negara. Barang-barang yang tidak laku akan dialihkan pemanfaatannya sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 3/ PMK/06/2011. Dalam peraturan itu, disebut pengalihan pemanfaatan barang gratifikasi bisa dihibahkan untuk kepentingan sosial dan agama. Sebelumnya, Koordinator Advokasi dan Investigasi Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (Fitra) Uchok Sky Khadafi mempertanyakan barang-barang gratifikasi senilai lebih dari Rp100 juta yang belum pernah dilelang secara terbuka. (ML/E-1)

Investor Tolak Revisi Tarif Tol

TARIF TOL: Direktur Utama PT Marga Mandalasakti Wiwiek D Santoso (kanan) bersama Direktur Operasional Jasa Marga Adityawarman memberikan keterangan pers, kemarin. MI/ADAM DWI

RENCANA DPR merevisi penaikan tarif tol ditentang para investor. Bahkan investor yang tergabung dalam Asosiasi Tol Indonesia (ATI) berpendapat, idealnya penaikan tarif tol ditentukan investor pemegang konsesi, bukan pihak lain. Ketua ATI Faturochman dalam jumpa pers tentang upaya peningkatan pelayanan tol, kemarin, di Jakarta, mengata-

kan pihaknya menolak revisi Undang-Undang (UU) nomor 38 Tahun 2004 tentang Jalan. Alasannya, kalau direvisi, pasal yang mengatur perhitungan tentang pengembalian investasi dan penaikan tarif akan menjadi tidak sesuai dengan pengembalian investasi dan keuntungan untuk investor. “Sebelumnya kenaikan tarif tol setiap dua tahun. Setelah

direvisi, tiba-tiba menjadi lima tahun. Nanti para investor yang telah mengikuti UU 38/2004 mau gimana? Mau ikut UU lama atau baru, dan bagaimana kompensasinya untuk mereka,” ujarnya. Selain itu, ATI menolak rencana DPR merevisi standar pelayanan minimal (SPM) jalan tol. Menurut Faturochman, DPR tidak perlu merevisi karena sudah diatur dalam Peraturan Pemerintah (PP)

Nomor 15 Tahun 2005. “Jadi untuk apa dimasukkan di UU,” tandasnya. Sebagaimana diketahui, Wakil Ketua Komisi V DPR Muhidin Said menyatakan DPR akan merevisi UU 38/2004 lantaran adanya permasalahan akibat penaikan tarif setiap dua tahun. Penaikan tarif itu dimaksudkan untuk mengikuti laju inflasi. “Harus ada perhitungan detail dan kajian mengenai hal ini, seperti berapa besar pengaruh laju inflasi terhadap investasi jalan tol. Kalau sudah jelas perhitungannya, pemerintah tidak bisa seenaknya menaikkan karena dapat merugikan masyarakat. Namun, kalau tidak naik pun, di satu sisi bisa merugikan investor. Ini kita cari jalan keluarnya,” ungkap Muhidin. Di sisi lain, Direktur Operasional Jasa Marga Adityawarman mengatakan pihaknya tidak ambil pusing dengan rencana revisi UU 38/2004. Ia yakin pemerintah akan memberikan solusi terbaik kepada para investor tol. “Pasti ada solusi. Andaikata tidak dinaikkan dalam waktu dua tahun, tidak apa-apa. Naiknya 10 tahun mendatang pun tidak apa-apa,” kata Adityawarman. (NG/E-4)

MI/M IRFAN

AQUA DUKUNG MDGs: Government Relations Director Danone Aqua Hendro Baroeno (kanan) berbincang dengan Menteri Kesehatan Endang Rahayu (kiri) dan Menteri PPN/Kepala Bapenas Armida Alisjahbana di sela-sela konferensi Sanitasi dan Air Minum Nasional 2011 di Jakarta, kemarin. Danone Aqua berkomitmen meningkatkan kualitas kesehatan dan lingkungan dalam rangka pencapaian MDGs.

EKONOMIKA Kanal 3G Tunggu Penyelidikan KPPU DUGAAN praktik persaingan usaha tidak sehat dalam pembagian kanal 3G yang tengah diselidiki Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) dinilai tidak beralasan oleh Menkominfo Tifatul Sembiring. “Tidak ada monopoli yang dilakukan operator tertentu. Saat ini kami masih mengatur penataan kanal 3G. Kita lihat saja seperti apa hasil penyelidikan KPPU nanti,” kata Tifatul seusai rapat dengar pendapat dengan Komisi I DPR. Namun, DPR berpendapat berbeda. Lembaga legislatif itu justru mempersoalkan tudingan persaingan tidak sehat dalam penataan kanal 3G. Selain itu, DPR juga mempertanyakan potensi penerimaan negara sekitar Rp1,5 triliun yang dapat hilang akibat molornya pembagian kanal kedua 3G. Sebagaimana diketahui, KPPU tengah melakukan penyelidikan terkait adanya dugaan praktik persaingan usaha tidak sehat pada penataan frekuensi 3G tahap kedua. Penyelidikan dilakukan karena pembagian kanal kedua 3G berlarut-larut sehingga berpotensi menabrak UU Antimonopoli. (Ant/E-4)

Commonwealth Genjot Kredit Konsumen COMMONWEALTH Bank Indonesia, anak perusahaan Commonwealth Bank of Australia, mengungkapkan strategi ekspansi kreditnya untuk bertumbuh di atas rata-rata industri. Bank tersebut akan menjadikan kredit konsumen sebagai yang utama dalam strategi pertumbuhan kreditnya. “Portofolio kredit kami yang terdiri dari wholesale lending, kredit UKM, dan kredit konsumen, pada Juni 2011 (year-to-date) mencatatkan pertumbuhan 27%, jauh di atas pertumbuhan rata-rata industri sebesar 10%,” ujar President Director of Commonwealth Bank Indonesia Tony Costa. Pihaknya akan melanjutkan percepatan pertumbuhan penyaluran kredit, terutama kredit konsumen. Seiring dengan pertumbuhan ekonomi Indonesia, kredit konsumen Commonwealth diperkirakan akan tumbuh tiga kali lipat dalam dua tahun mendatang. Sekitar 35% akan didapat dari KPR pasar primer. (RO/E-4)


E KONOMI NASIONAL

18

RABU, 12 OKTOBER 2011

Mengubur Ego Membangun Interkoneksi Teknis interkoneksi Bank Mandiri dan jaringan ATM Prima ditargetkan selesai dalam 1-2 bulan. DANIEL WESLY RUDOLF

E

GO itu akhirnya terkubur. Dua bank papan atas di Tanah Air, PT Bank Central Asia Tbk dan PT Bank Mandiri Tbk akhirnya membuka diri untuk terhubung dalam satu jaringan anjungan tunai mandiri (ATM). Terhitung dua bulan sejak kemarin, seusai Bank Mandiri dan PT Rintis Prima Sejahtera (Prima) menandatangani nota kesepahaman kerja sama jaringan ATM, nasabah Bank Mandiri maupun nasabah BCA tak perlu pusing lagi bila ingin melakukan transaksi via ATM di antara dua bank tersebut. Nasabah Bank Mandiri nantinya akan dapat bertransaksi tarik tunai, cek saldo, dan transfer antarbank di lebih dari 22 ribu ATM yang terhubung jaringan ATM Prima, termasuk di lebih dari 7.000 ATM BCA. Sebaliknya nasabah 48 bank peserta anggota jaringan ATM Prima, termasuk nasabah BCA juga dapat melakukan transaksi serupa di ATM Mandiri. Rencananya, nasabah akan dikenai

biaya tambahan Rp5.000 tiap transaksi. “Saya senang sekali karena nanti saya tidak perlu lagi meminjam ATM BCA teman saya untuk melakukan transaksi yang harus melalui ATM BCA. Apalagi kalau enggak ada biaya tambahan,” ujar Iranda, 30, karyawati swasta kepada Media Indonesia saat menanggapi kerja sama terbaru kedua bank tersebut, kemarin. Ia yang merupakan pemegang kartu ATM Mandiri mengaku selama ini kerap kerepotan jika harus melakukan transaksi transfer atau pembayaran ke rekening BCA. Sebuah kerepotan yang sesungguhnya juga dirasakan banyak nasabah kedua bank tersebut. Namun, tidak lama lagi, seperti harapan Iranda dan nasabah yang lain, kerepotan itu tidak akan ada lagi. Direktur Utama Bank Mandiri Zulkifli Zaini memastikan kemudahan dan efisiensi bertransaksi bagi nasabah akan segera terjadi. “Untuk teknisnya kami terus membicarakannya lebih lanjut. Ditargetkan, dapat terealisasi dalam 1-2 bulan ke depan. Intinya, penguatan jaringan ini akan meningkatkan efisiensi dalam bertransaksi,” ujarnya seusai penandatanganan MoU dengan Prima di Jakarta, kemarin. Senada, Presiden Direktur BCA Jahja Setiatmadja yang hadir dalam acara itu meng-

ungkapkan, kerja sama Bank Mandiri dan Prima itu akan memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi nasabah. BCA merupakan founding member jaringan Prima. Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) Ardhayadi Mitroatmodjo mengatakan keputusan Bank Mandiri menggandeng jaringan Prima cukup sejalan dengan langkah dan program BI. Saat ini, kata dia, salah satu yang didorong BI ke pelaku industri perbankan ialah efektivitas dan efisiensi transaksi. “Kami sambut baik kerja sama ini. Ini mendukung kebijakan yang dikeluarkan bank sentral,” ujarnya. Menurut Jahja, national payment gateway memang seharusnya semakin terintegrasi. Apalagi, instrumen pembayaran adalah komponen terpenting dalam bertransaksi. “Demi kepentingan nasional, khususnya nasabah, instrumen pembayaran harus terintegrasi atau diperkuat jaringan sistem pembayaran.” Di pihak lain, Direktur Utama Rintis Sejahtera Iwan Setiawan menyebut langkah Mandiri ini dapat menciptakan sinergi daya saing perbankan nasional, sebagai backup sistem pembayaran yang berlapis dan mendorong kemitraan kuat dalam menghadapi persaingan regional maupun global. (E-2) wesly@mediaindonesia.com

Industri Kosmetik dan Jamu Ditantang Pasar ASEAN INDUSTRI kosmetik dan jamu di Indonesia berkembang pesat seiring dengan hasil menggembirakan dari sisi kapasitas, perolehan devisa, dan penyerapan tenaga kerja. Meski demikian, untuk menghadapi pasar global, kedua industri itu perlu meningkatkan daya saing dengan memperhatikan aspek keselamatan, keamanan, serta diversifikasi produk. Hal itu ditegaskan Menteri Perindustrian MS Hidayat saat membuka Pameran Produk Industri Kosmetik dan Jamu, di Jakarta, kemarin. Ia menyebutkan, untuk kawasan ASEAN, sejak 1 Januari 2011 telah diberlakukan harmonisasi standar melalui ASEAN Consultative Committee on Standard and Quality (ACCSQ) dan Good

Manufacturing Product untuk produk kosmetik dan jamu. “Ini tantangan bagi industri kosmetik dan jamu dalam negeri untuk selalu mengembangkan produk yang aman bagi kesehatan dan sesuai dengan perkembangan zaman serta mampu bersaing di pasar global,” jelas Hidayat. Karena itu, ia mengharapkan ada kesiapan dalam menerapkan Standar Nasional Indonesia (SNI) bagi produk-produk kosmetik dan jamu sehingga industri itu mampu bersaing di tingkat ASEAN. Selain itu, menurut Hidayat, salah satu peluang untuk meningkatkan daya saing produk ialah dengan mengoptimalkan potensi bahan baku dalam negeri yang sebetulnya sangat

melimpah. Saat ini Indonesia memiliki 744 industri kosmetik dan 1.247 industri jamu. Kontribusi mereka terhadap ekspor mencapai US$700 juta pada 2010. “Ini membuktikan pemasaran kosmetik dan jamu tidak hanya mampu memenuhi kebutuhan dalam negeri, tapi juga menembus pasar internasional,” ujar Hidayat. Tujuan ekspor industri kosmetik dan jamu antara lain Amerika Serikat, Arab Saudi, Jepang, Filipina, dan Uni Emirat Arab. Pada kesempatan sama, Dirjen Industri Basis Manufaktur Kemenperin Panggah Susanto menambahkan, meski ekspor terus digenjot, pemakaian produk kosmetik dan jamu di dalam negeri tetap didorong. (AI/E-2)

ANTARA/WIDODO S JUSUF

PERLUAS JARINGAN ATM: Direktur Utama Bank Mandiri Zulkifli Zaini (kiri) bertukar nota kesepahaman dengan Direktur Utama PT Rintis Sejahtera Iwan Setiawan, disaksikan Deputi Gubernur Bank Indonesia Ardhayadi Mitroatmodjo di Jakarta, kemarin. Bank Mandiri memperluas jaringan ATM-nya melalui kerja sama dengan PT Rintis Sejahtera selaku pengelola jaringan ATM Prima sehingga nasabah Bank Mandiri akan dapat bertransaksi antarbank di lebih dari 22 ribu ATM yang terhubung melalui jaringan ATM Prima. Secara total, penguatan jaringan ATM Mandiri akan mencapai 40 ribu ATM di seluruh Indonesia.

Isu Lahan Hambat Gas Metana Batu Bara POTENSI energi alternatif pengganti minyak dan gas bumi (migas) yang cadangannya semakin menipis belum tergarap maksimal. Upaya pemanfaatan 453 triliun kaki kubik (trillion cubic feet/TCF) cadangan gas metana batu bara (coal bed methane/CBM) Indonesia hingga kini masih terkendala alokasi lahan. “Berdasarkan riset yang dilakukan Advanced Resources International, Inc (ARI) pada 2003, Indonesia memiliki cadangan CBM sekitar 400-453 TCF. Kita berada di posisi 6 dunia,” ujar Direktur Jenderal

Migas Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Evita Herawati Legowo seperti dikutip situs Ditjen Migas ESDM, kemarin. Di Indonesia, imbuhnya, konsentrasi cadangan gas dari batu bara muda ini tersebar dalam 11 cekungan di Sumatra Selatan sebesar 183 TCF, Barito 101,6 TCF, Kutai 80,4 TCF, dan Sumatra bagian tengah 52,5 TCF. Meski proyek percontohan CBM telah dilakukan Lemigas di Lapangan Rambutan, Muara Enim, Sumatra Selatan, pada 2004, kontrak kerja sama (KKS) CBM perta-

MI/ GINO F HADI

TAMBANG BATU BARA: Sejumlah traktor dan alat berat beroperasi di areal tambang batu bara di Kalimantan beberapa waktu lalu. Indonesia memiliki cadangan gas metana batu bara terbesar keenam di dunia.

ma baru ditandatangani pada 2008. Hingga September 2009, tercatat telah ditandatangani 39 KKS CBM. ”Diharapkan, pada akhir 2011, sudah dapat dihasilkan listrik dari CBM. Adapun gas alam cair (liquified natural gas/LNG) dari CBM ditargetkan sudah diproduksi pada 2014,” ujar dia. Namun, menurut Presiden Direktur PT Energi Pasir Hitam Indonesia (Ephindo) Sammy Hamzah, tantangan terbesar pengembangan CBM terkait dengan alokasi dan pembebasan lahan. “Proyek CBM membutuhkan lahan 10 kali lebih luas daripada pengembangan gas konvensional. Kita masih menunggu aturan terkait dengan pemakaian lahan bersama. Sejauh ini Ephindo menyiasati dengan berbagi hak partisipasi dengan pemilik tambang batu bara,” ujar pengembang proyek CBM Sangatta di Kutai, Kalimantan Timur, ini beberapa waktu lalu. Kepala Badan Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu (BP Migas) Raden Priyono mengatakan pihaknya sedang membuat aturan untuk penggunaan lahan berdasarkan pembayaran pajak bumi dan bangunan (PBB). “Bentuk kerja samanya apakah swap atau masing-masing mengambil hak partisipasi (participating interest/PI),” tukasnya. (Atp/T-3)

Revitalisasi Angkutan Butuh Insentif PELAKU usaha mengusulkan pemberian insentif oleh pemerintah dalam program Masterplan Percepatan Pembangunan dan Perluasan Ekonomi Indonesia (MP3EI) untuk memenuhi kebutuhan short sea shipping (SSS) untuk pelayaran rakyat. Hal itu untuk memperlancar arus lalu lintas logistik yang sampai saat ini masih menjadi salah satu penyebab high cost economy di Tanah Air. “Kebutuhan SSS untuk Pelayaran Rakyat sebanyak 10 ribu unit dalam kurun waktu 20122025 dengan kebutuhan per tahunnya 2.500 unit dan total investasi Rp50 triliun,” jelas Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Perdagangan, Distribusi dan Logistik Natsir Mansur di Jakarta, kemarin. Dana tersebut, ujar Natsir, merupakan investasi pengusaha daerah dan pengusaha nasional. Namun, untuk merealisasikannya dibutuhkan insentif dari pemerintah agar pengusaha mampu membeli kapal dengan harga murah. “Pelayaran rakyat mempunyai peranan dalam menunjang perekonomian nasional sampai daerah terpencil,” ia mengingatkan. Natsir menambahkan, dalam Rencana Aksi Kadin terkait dengan infrastruktur Logistik 2012-2015, percepatan revitalisasi transportasi darat seperti truk juga perlu dilakukan. Pasalnya, truk merupakan bagian dari moda transportasi darat yang saat ini memegang peranan signifikan dalam distribusi logistik. Meskipun biaya angkut dengan truk relatif lebih tinggi untuk per ton per kilometernya. “Keunggulan armada truk dapat melayani layanan door-to-door karena aksesibilitas dan fleksibilitas yang tinggi,” kata dia. Oleh karena itu, pihaknya bekerja sama dengan Gaikindo merevitalisasi 30 ribu angkutan barang untuk periode 2012-2014 dengan total investasi kurang lebih Rp30 triliun. Kedua pihak juga akan merevitalisasi 15 ribu angkutan pangan dengan total investasi Rp10 triliun. “Pengadaan angkutan truk juga perlu mendapat insentif dari pemerintah sehingga pelaku logistik daerah dan nasional dapat membeli dengan harga murah,” jelas Natsir. Saat menanggapi itu, Wakil Menneg PPN/Bappenas Lukita Dinarsyah Tuwo mengakui perlu ada terobosan untuk mengatasi permasalahan logistik dan konektivitas infrastruktur dasar. “Perlu juga dibangun penghubung daerah tertinggal,” tandasnya. (AI/E-3)


E KONOMI GLOBAL

RABU, 12 OKTOBER 2011

19

Perdagangan Asia Naik Dua Kali Lipat 2025 VOLUME perdagangan Asia akan meningkat hampir dua kali lipat pada 2025. Dengan perkembangan tersebut, Asia menjadi penggerak utama pertumbuhan perdagangan dunia meski ekonomi global saat ini menghadapi masa sulit. Demikian hasil studi HSBC dalam laporan yang dilansir Reuters di Hong Kong, kemarin. Pada 2025, perdagangan dunia diperkirakan akan meningkat 73% dari tingkatnya saat ini. Laporan tersebut menyebut India, Vietnam, Indonesia, dan China sebagai motor penggeraknya. Dalam laporan triwulan tentang hubungan perdagangan tersebut HSBC memperkirakan volume perdagangan Asia akan tumbuh 96% hingga mendekati US$14 triliun pada 2025. Dalam mencapai volume yang lebih besar dua kali lipat dari posisi sekarang, Asia mencetak pertumbuhan perdagangan rata-rata 4,8%, lebih besar daripada perkiraan sebelumnya 3,8%. Namun, HSBC juga menemukan adanya penurunan tingkat kepercayaan di antara para importir dan eksportir Asia mengenai proyeksi perdagang-

an enam bulan ke depan. Sebanyak 41% dari mereka percaya ekonomi global akan mengalami penurunan. Singapura, China, dan India menjadi negara yang menunjukkan penurunan kepercayaan paling dalam. “Tidak diragukan lagi memang ada risiko jangka pendek untuk bisnis akibat tantangan kondisi ekonomi,” ujar Kepala Regional Perbankan Komersial HSBC Asia Pasifik Noel Quinn dalam laporan tersebut. Diungkapkan juga, kalangan pebisnis di Australia, Singapura, Vietnam, dan China mengkhawatirkan kemampuan bayar para pembeli. Mereka cenderung meminta pembayaran di muka atau mengetatkan kesepakatan pembayaran dengan para pemasok. China akan tetap menjadi mitra dagang Asia dengan nilai terbesar pada 2025. Negara dengan ekonomi terbesar kedua di dunia itu bakal meningkatkan total perdagangan dari US$1,1 triliun pada 2020 hingga lebih dari US$2 triliun pada 2025. Porsi China dalam perdagangan dunia diramalkan mencapai 13% pada 2025, melampaui AS sebagai negara dengan perdagangan terbesar. (*/E-1)

LAPANGAN PEKERJAAN: Pencari kerja mengisi aplikasi dalam job fair di Outlet Benteng di Commerce, California, Amerika Serikat, beberapa waktu lalu. AS dapat menciptakan jutaan lapangan kerja dengan menarik lebih banyak modal asing masuk ke AS, mendukung para wirausaha, serta lebih agresif di sektor energi. AP /JAE C. HO

CEO AS Bantu Ciptakan Kerja Lulusan asing yang mendapat gelar sains, teknologi, insinyur, dan matematika dari AS diusulkan ditawari waktu tinggal permanen. WINDY DYAH INDRIANTARI

K

REUTERS/STR

PERTUMBUHAN PERDAGANGAN: Muatan kapal kargo dibongkar di Pelabuhan Qingdao, China, beberapa waktu lalu. Asia menjadi penggerak utama pertumbuhan perdagangan dunia meski ekonomi global saat ini menghadapi masa sulit.

ALANGAN bisnis m e nilai Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama dapat menciptakan jutaan lapangan kerja dengan menarik lebih banyak modal asing masuk ke AS, mendukung para wirausaha, dan lebih agresif di sektor energi. Hal itu diungkapkan pimpinan bisnis di AS. Dalam laporan terbaru, chief executive officer (CEO) atau direktur utama GE, Intel, Boeing, dan perusahaan lainnya menyatakan dukungan terhadap proposal Gedung

Putih untuk memperbaiki infrastruktur. Perbaikan tersebut meliputi bandara, jalur kereta, dan fasilitas listrik. Di samping itu, diperlukan peningkatan jaringan internet broadband untuk mempercepat laju pertumbuhan. “Jika Washington ingin menyepakati sesuatu, harus seperti ini, dan harus saat ini,” tulis Pre siden Dewan Pekerjaan dan Daya Saing dalam laporan yang disampaikan ke Obama, kemarin. Direktur Utama GE Jeffrey Immelt menyatakan daftar panjang yang disebut dalam proposal dapat berdampak besar jika dilakukan bersamaan. Di dalamnya termasuk usulan penurunan biaya penawaran saham perdana. “Kami tidak pernah berpikir ada jalan cepat untuk menciptakan pekerjaan. Apa yang kami ingin tawarkan kepada presiden adalah kumpulan ide yang luas yang dapat lebih membantu kemajuan ekonomi. Begitu

Apa yang kami ingin tawarkan kepada presiden adalah kumpulan ide yang luas yang dapat lebih membantu kemajuan ekonomi.’’

Juni lalu berfokus pada langkah yang dapat berdampak langsung terhadap penciptaan lapangan kerja. Rekomendasi Dewan seperti mempercepat proyek pekerjaan publik dan mempercepat proses aplikasi visa turis.

Jeffrey Immelt

Pancing wirausaha Laporan kali ini berfokus pada mempercepat penciptaan lapangan kerja dalam dua hingga lima tahun ke depan. Termasuk proposal yang menurut Dewan memiliki potensi menciptakan jutaan lapangan kerja dalam tahun-tahun selanjutnya seraya tetap memperkuat posisi daya saing Amerika. Dewan juga melihat perlunya mendorong kewirausahaan dengan mengubah aturan pembayaran pinjaman masa belajar dari para lulusan yang memiliki atau bekerja untuk perusahaan. Selain itu, perlu dilakukan penawaran visa kepada para wirausaha asing yang memba-

Direktur Utama GE komprehensif dan spesifik,” ujar Immelt kepada Reuters. Obama sendiri telah mengajukan proposal penciptaan lapangan kerja senilai US$447 miliar ke Kongres. Proposal tersebut saat ini tengah terganjal masalah cara pendanaan. Dewan Pekerjaan dan Daya Saing, yang antara lain terdiri dari direktur dari Facebook, Eastman Kodak, dan DuPont, dibentuk Februari lalu untuk membantu Gedung Putih menemukan cara meningkatkan pertumbuhan. Temuan utama Dewan pada

ngun atau bergabung dengan perusahaan pemula di AS. Lebih lanjut Dewan menyerukan perlunya percepatan proses keputusan visa bagi imigran. Lulusan asing yang mendapat gelar sains, teknologi, insinyur, dan matematika dari AS perlu diberi green card yang menawarkan waktu tinggal permanen. “Penundaan sering membuat orang-orang berbakat ini memutuskan memulai atau bergabung dengan perusahaan dari negara lain. Dan mereka akan bersaing dengan perusahaan AS,” tulis laporan tersebut. Perekonomian AS saat ini cen derung mandek hingga menyebabkan lambannya penciptaan lapangan kerja. Tingkat pengangguran di negeri tersebut sulit bergerak turun dari level yang tergolong tinggi saat ini, yakni 9,1% atau mencakup 14 juta tenaga kerja. (*/Reuters/E-3) windy@mediaindonesia.com


20

C ORPORATE NEWS

RABU, 12 OKTOBER 2011

SEKILAS INFO Pelepasan Jemaah Calon Haji Keluarga Besar BRI

PESAWAT BARU:

ANTARA/HO

DIREKTUR Bisnis UMKM Bank BRI Djarot Kusumayakti (kedua dari kiri) bersama Direktur Kepatuhan BRI Randi Anto (kiri) melepas jemaah calon haji keluarga besar BRI di Jakarta, beberapa waktu lalu. Tahun ini BRI memberangkatkan 145 jemaah calon haji dari unit kerja BRI se-Jabotabek, dengan 56 orang di antaranya merupakan anggota KBIH Bapekis BRI. BRI menyediakan produk Tabungan Haji BRI yang merupakan simpanan yang diperuntukkan bagi nasabah yang mempersiapkan biaya penyelenggaraan ibadah haji (BPIH) termasuk BPIH khusus. Sejak ditunjuk sebagai bank penerima penyetoran pelunasan BPIH umum oleh Kementerian Agama, BRI menilai perlu memberikan pelayanan Tabungan Haji BRI untuk kepuasan nasabah. BRI hingga saat ini masih jadi leader dalam tabungan haji. Dari 221 ribu jemaah calon haji yang berangkat tahun ini, sebanyak 65 ribu jemaah atau sekitar 30% menabung di BRI. (Sas/E-2)

(dari kiri) Direktur Safety Sriwijaya Air Toto Subandoro, Direktur Keuangan Gabriella Sonia, Managing Director Embraer Alex Glock, Komisaris Utama Sriwijaya Air Hendri Lie, Komisaris Fandy Lingga, Direktur Corporate Planning & Business Development Jefferson Jauwena, berbincang di samping pesawat Embraer E-190 di Bandara SoekarnoHatta, Tangerang, Banten, kemarin. Sriwijaya Air membeli 20 pesawat Embraer E-190 yang diperkirakan akan datang pada Agustus 2012. MI/ADAM DWI

Silk Air Terbangi Langsung Singapura-Bandung

Ewindo Hasilkan 160 Varietas Benih Unggul

Frekuensi penerbangan Silk Air rute Singapura-Bandung pada akhir Oktober akan ditambah menjadi lima kali seminggu. GAYATRI SUROYO

ANTARA/HO

CROP Breeding Manager PT East West Seed Indonesia (Ewindo) yang juga penerima anugerah untuk pemuliaan tanaman dari Masyarakat Perbenihan dan Pembibitan Indonesia (MPPI), Asep Harpenas (kanan), memberikan penjelasan kepada Menteri Kelautan dan Perikanan Fadel Muhammad di sela Munas II MPPI di Jakarta, kemarin. Ewindo merupakan produsen benih unggul Cap Panah Merah, yang kini menguasai sekitar 45% pasar benih di Indonesia dengan mayoritas di wilayah Jawa. Selama 2011 Ewindo mampu menghasilkan sekitar 160 varietas benih unggul, di antaranya benih tomat, cabai, jagung, mentimun, kangkung, serta melon dan semangka. Benih tersebut dikembangkan di Lembang, Wanayasa, dan Purwakarta, dengan pengembangan benih yang mencakup kebutuhan tanaman hortikultura di dataran tinggi maupun rendah. Untuk Jawa Barat, benih yang menjadi unggulan adalah tomat. (Sas/E-2)

M

ASKAPAI penerbangan Silk Air membuka penerbangan langsung dari Singapura ke ibu kota Jawa Barat, Bandung. Anak usaha Singapore Airlines itu memilih Bandung karena kota tersebut sangat potensial sebagai tujuan wisata dan bisnis. “Bandung adalah bagian dari rencana pengembangan penerbangan ke Indonesia setelah kami membuka rute ke Pekanbaru pada Februari kemarin. Ini menunjukkan komitmen kami untuk penerbangan di Indonesia,” ungkap Chief Executive Silk Air, Marvin Tan, dalam jumpa pers di Bandung, kemarin. Penerbangan perdana dengan pesawat Airbus A 319

yang mendarat di Bandara Husein Sastranegara menandai Kota Kembang sebagai destinasi kesembilan penerbangan Silk Air di Indonesia. Menurut Marvin, selain terkenal beriklim sejuk, Bandung menjadi destinasi perbelanjaan, lapangan golf, dan wisata alam yang indah. Penerbangan ke Bandung akan dibuka tiga kali seminggu setiap Selasa, Jumat, dan Minggu. Pesawat berangkat dari Singapura pukul 15.55 waktu setempat dan mendarat di Bandung pukul 16.50 WIB, kemudian berangkat lagi pukul 17.35 WIB, dan kembali tiba di Singapura pukul 20.25 waktu setempat. “Frekuensi tersebut akan ditambah pada 30 Oktober menjadi lima kali seminggu setiap Selasa, Rabu, Kamis, Jumat, dan Minggu,” tuturnya.

Untuk meningkatkan pelayanan demi kepuasan penumpang, PT Garuda Indonesia Airlines Tbk (GIA) meluncurkan program Garuda Indonesia Experience 2011.” Saat ini Silk Air membuka harga promosi US$173 untuk kelas ekonomi pergi-pulang (PP) rute Singapura-BandungSingapura, sedangkan untuk kelas bisnis berkisar US$800. Memang terkesan lebih mahal daripada penerbangan murah pada rute yang sama. Namun, Marvin menyatakan penumpang Silk Air akan mendapat paket layanan penuh (full service) mulai dari bagasi 20 kg per penumpang untuk kelas ekonomi dan 30 kg untuk kelas bisnis hingga paket makanan. Menurut Head of Public

BNI dan Eximbanka Layani Perdagangan RI-Slovakia UNTUK memfasilitasi kerja sama perdagangan Indonesia dan Slovakia, PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) menjalin kerja sama dengan perusahaan export credit agency asal Slovakia, Eximbanka SR. Kemarin, di sela acara Indonesia–Slovakia Business Forum, di Jakarta, kedua perusahaan menandatangani nota kesepakatan kerja sama. Penandatanganan kerja sama itu disaksikan Presiden Republik Slovakia Ivan Gasparovic dan Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa. Secara konkret, kerja sama itu merupakan dukungan untuk perdagangan barang dan jasa dalam bentuk co-financing, co-insurance, dan reinsurance of export credit risk. Selain itu, untuk pendampingan dan asistensi pengelolaan non-performing loan serta pertukaran informasi. Menurut Direktur Utama BNI Gatot M Suwondo, kerja sama ini merupakan komitmen BNI yang siap mendukung peningkatan peran Indonesia pada perdagangan internasional. “Kerja sama ini memiliki nilai yang sangat strategis mengingat neraca perdagangan antara Indonesia dan Slovakia terus tumbuh secara signifikan setiap tahun serta potensi tran-

ANTARA/WIDODO S JUSUF

FASILITASI PERDAGANGAN: Direktur Utama BNI Gatot M Suwondo (kanan) berjabat tangan dengan Chairman of the Bank Board and General Director Eximbanka SR Mario Schrenkel seusai menandatangani nota kesepahaman di pertemuan Forum Bisnis Indonesia-Slovakia kelima di Jakarta, kemarin. saksi dan kerja sama bidang perekonomian yang cukup besar,” papar Gatot. Ia menambahkan, sebagai bank nasional yang memiliki jaringan internasional paling luas, BNI mendukung langkah pemerintah menangkap peluang perdagangan dengan negara-negara di Eropa Timur. Bagi BNI, kerja sama ini mempunyai nilai strategis, yaitu membuka peluang pasar Eropa Timur. Selain itu, kerja sama ini

dapat dimanfaatkan nasabah BNI untuk merambah pasar nontradisional, yakni di luar Eropa Barat dan Amerika. BNI sebelumnya telah memiliki jaringan internasional yang luas dan fasilitas layanan trade finance yang diakui secara internasional. Saat ini BNI memiliki cabang di Singapura, Hong Kong, Tokyo, New York, London, serta perwakilan di Timur Tengah dan Asia Tenggara. (GA/E-4)

Affairs Silk Air Soraya Salim, penumpang dari Bandung juga bisa langsung melanjutkan penerbangan ke seluruh rute milik Singapore Airlines. “Sebanyak 40% dari penumpang Silk Air juga merupakan penumpang Singapore Airlines. Untuk tingkat keterisian penumpang (load factor) rute baru ini kami targetkan di kisaran 70%-80% dari total kapasitas pesawat,” tuturnya. Kepuasan penumpang Sementara itu, terkait dengan peningkatan pelayanan, PT Garuda Indonesia Airlines Tbk meluncurkan program Garuda Indonesia Experience 2011. “Perusahaan terus meluncurkan layanan yang memadukan suasana dan keramahtamahan khas Indonesia. Ada lima ciri khas Indonesia yang ditonjolkan,” ungkap Direktur Utama Garuda Indonesia Emirsyah Satar dalam jumpa pers di Tangerang, Banten, kemarin. Kelima keunikan yang diton-

jolkan itu dimulai saat penumpang masuk lounge Garuda akan menghirup wewangian Indonesia (the scent of Indonesia). Selanjutnya sajian makanan Indonesia (the delicacies of Indonesia) yang akan disajikan dengan layanan pramugari dari 33 provinsi di Indonesia (beauty of Indonesia). Keempat, Garuda menyajikan hiburan 24 lagu daerah (the music of Indonesia) yang telah diaransemen oleh komposer Addie MS. “Keunikan kelima adalah the touch of Indonesia, sekaligus sebagai kontribusi kami kepada yayasan di Indonesia. Tujuan akhirnya diharapkan bisa meningkatkan pendapatan dan peningkatan jumlah penumpang,” tukas Emirsyah. Menurut Direktur Niaga Garuda Indonesia Agus Priyanto, semua itu merupakan program jangka panjang memperkuat eksistensi Garuda Indonesia. (WR/T-3) gayatri@mediaindonesia.com

Petrogres dan PT KAI Sinergi Angkutan Pupuk PT Petrokimia Gresik (Petrogres) dan PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyepakati kerja sama pengangkutan pupuk menggunakan kereta api, terutama untuk wilayah Pulau Jawa. Langkah itu dilakukan untuk menjamin ketersediaan pupuk bagi kebutuhan petani secara tepat waktu. Nota kesepahaman (MoU) yang pelaksanaannya ditargetkan sebelum akhir 2011 itu ditandatangani Dirut PT Petrogres Hidayat Nyakman dan Dirut PT KAI Ignasius Jonan di Jakarta, kemarin. Itu disaksikan pula oleh Dirut PT Pupuk Sriwijaya Arifin Tasrif sebagai holding BUMN pupuk di Indonesia. Hidayat Nyakman menerangkan saat ini Petrogres harus mendistribusikan sekitar 3 juta ton pupuk bersubsidi ke Jawa dan Bali. Terdiri atas 1,2 juta ton NPK phonska, 630 ribu ton ZA, 440 ribu SP-36, dan 240 ribu ton, dan sisanya petroganik (pupuk organik buatan Petrogres). “Selama ini kami menggunakan truk dan kapal laut yang ketidakpastiannya sangat tinggi karena kemacetan di jalan dan fasilitas pelabuhan yang belum memadai. Akibatnya angkutan pupuk harus menunggu lama, sekitar tiga minggu sebelum diangkut dengan kapal laut,”

ungkapnya seusai acara penandatanganan MoU. Oleh karena itu, imbuh Hidayat, untuk menjamin agar pupuk dapat sampai ke konsumen secara tepat waktu, diperlukan moda transportasi yang lebih baik. “Kami melihat KA bisa menjadi alternatif jalan keluarnya,” ujarnya. Pada kesempatan sama, Dirut PT KAI Ignasius Jonan menambahkan, dalam MoU tersebut disepakati perencanaan penyelenggaraan angkutan pupuk bersubsidi dari Stasiun Indro, Gresik, Jawa Timur sampai dengan stasiun atau gudang tujuan yang telah disepakati menggunakan sarana KA. “Kereta api itu mampu memobilisasi angkutan barang seperti pupuk dalam jumlah yang relatif besar sehingga mengurangi kemacetan di jalan raya, termasuk mengurangi risiko overtonase jalan raya,” kata Jonan. Apalagi, tambahnya, rencana pembuatan jalur ganda rel kereta api PekalonganSurabaya sejauh 400 kilometer yang ditargetkan selesai 2013 bisa memberi solusi distribusi pupuk yang lebih efektif dan efisien. Di sisi lain, Dirut PT Pusri Arifin Tasrif menyambut baik sinergi Petrogres dan PT KAI. (*/Ant/E-2)


P OP RISET

RABU, 12 OKTOBER 2011

AP/ACHMAD IBRAHIM

Semprotan Bendiocarb Turunkan Transmisi Malaria Peneliti menemukan cara untuk menurunkan transmisi malaria, yang merupakan pembunuh nomor satu di Afrika.

DINNY MUTIAH

M

ALARIA masih menjadi pembunuh nomor satu anak-anak di Benua Afrika. Penularannya terjadi akibat transmisi virus melalui gigitan nyamuk Anopheles gambiae. Sejumlah peneliti berhasil menemukan cara efektif untuk menurunkan tingkat transmisi tersebut. Berdasarkan kajian yang dipublikasikan di The American Journal of Tropical Medicine and Hygiene edisi Oktober, penyemprotan insektisida bernama bendiocarb dalam ruangan secara dramatis menurunkan penyebaran malaria di sebagian besar wilayah di Benin, sebuah negara di Afrika Barat. Penemuan itu sekaligus menjadi bukti baru bahwa insektisida tetap menjadi senjata potensial untuk melawan malaria di Afrika meski ter-

dapat peningkatan resistansi terhadap hampir seluruh jenis senyawa pembunuh nyamuk yang ada. Penemuan ini menjadi penting mengingat 9,3 juta penduduk Benin berisiko terinfeksi malaria. Setiap tahunnya, malaria diderita lebih dari satu juta orang di Benin dan membunuh ribuan orang, sepertiganya bahkan menimpa anak berusia di bawah lima tahun. Peneliti yang bekerja pada Pusat Penelitian Entomologi Benin, berlokasi di Cotonau, Benin, mengevaluasi efek dari dua aplikasi bendiocarb di rumah yang terletak di negara-negara Afrika Barat selama lebih dari delapan bulan pada 2009. Mereka menyadari, setelah penyemprotan residu di dalam ruang, termasuk pada dinding rumah yang menjadi tempat nyamuk sering mendarat, tidak satu pun dari 350 ribu anggota keluarga yang menjadi subjek

penelitian terkena infeksi malaria dari nyamuk Anopheles gambiae. Bahkan, tidak satu pun nyamuk, yang dikumpulkan dari rumah-rumah tersebut, terbukti mengandung Plasmodium falciparum--parasit malaria yang paling mematikan di dunia. Ketiadaan tersebut dipandang sebagai bukti bahwa transmisi malaria telah menurun secara bertahap di area tempat nyamuk yang resisten terhadap insektisida jenis permethrin dan pyrethroid. “Kesuksesan kami secara drastis dalam menurunkan transmisi malaria dengan penyemprotan bendiocarb di rumah, yang tidak termasuk pyrethroid, sangat penting karena resistansi pada pyrethroid telah meningkat, tidak hanya terjadi di Benin tetapi juga di Kenya, Nigeria, Niger, Mali, Kamerun, dan negara Afrika lainnya. Hal ini sekaligus menjamin bahwa penyemprotan memegang

peran penting dalam mengatasi malaria di Afrika meski ada resistansi pyrethroid,” sahut salah seorang peneliti sekaligus entomolog medis Gil Germain Padonou. Ia menjelaskan siklus hidup parasit malaria tersebut bergantung pada pergerakan konstan dari nyamuk ke tubuh manusia dan kembali ke nyamuk. Penyemprotan dan kelambu mengacaukan siklus tersebut dengan menghambat kesempatan nyamuk mengisap darah yang terinfeksi. Hal itu kemudian bisa mencegah transmisi parasit tersebut. Mereka percaya transmisi malaria bisa berlanjut pada level rendah yang sangat sulit terdeteksi, sebab membutuhkan ribuan nyamuk untuk mendapatkan nyamuk yang positif terdeteksi parasit malaria. Setidaknya hal itu ditunjukkan dalam laporan para dokter terkait dengan angka kejadian

WASPADA MALARIA: Aktivis Indonesia membentangkan poster imbauan waspada malaria di bundaran HI, Jakarta, beberapa waktu lalu.

malaria yang menurun dari keseluruhan klinik di Benin setelah kampanye penyemprotan tersebut. Atas penemuan tersebut, bendiocarb kemudian didistribusikan ke wilayah itu meski insektisida jenis ini telah ditarik dari Amerika Serikat karena masalah keamanan. Hal ini didukung Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dengan persyaratan yang ketat dan hanya digunakan untuk program penyemprotan melawan malaria. Padonou menambahkan, penyelidik di Benin selalu memonitor efek penggunaan bendiocarb, baik pada manusia maupun pada lingkungan, dan tidak menemukan bukti negatif dari penggunaan insektisida tersebut. Resistansi mengintai Meski demikian, ilmuwan masih memiliki kekhawatiran terkait dengan penggunaan

21

insektisida jenis ini. Seperti yang terjadi pada pyrethroid, bendiocarb juga memiliki kemungkinan resistansi dan bahkan hasilnya bisa berbalik pada ketidakefektifan kinerja. “Resistansi insektisida telah mengintai selama beberapa tahun, menjadi faktor yang menggagalkan kesuksesan yang sebelumnya kita dapatkan selama melawan malaria, khususnya di Afrika, tempat tingkat kematian malaria paling tinggi terjadi. Kami butuh dukungan yang lebih intensif dalam usaha membangun dan menguji insektisida baru dan mencari strategi yang lebih baik dalam penggunaan insektisida, seperti merotasi beberapa senyawa yang berbeda yang membuat nyamuk sulit menjadi resistan,” jelas Peter J Hotez, presiden The American Society of Tropical Medicine and Hygiene. Para ilmuwan juga bekerja sama dengan Program Kontrol Malaria untuk mengevaluasi keefektifan penyemprotan bendiocarb yang dikombinasikan dengan penggunaan kelambu bagi penduduk. Mereka menyatakan penyemprotan bendiocarb menjadi alternatif yang bisa diterapkan antara musim penghujan dan kemarau. Namun, di daerah rawa yang sering mengalami banjir di Benin, hal itu tidak disarankan karena insektisida ini bisa mencemari jalan air bagi penduduk lokal. Maka itu, pejabat kesehatan setempat memilih meningkatkan distribusi kelambu sebagai cara utama untuk menurunkan tingkat transmisi. Cara itu terbukti menurunkan transmisi malaria secara signifikan. Mereka menemukan penduduk yang tidak melakukan apa pun untuk menghindari gigitan nyamuk ternyata menerima 120 gigitan. Mereka terinfeksi pada jangka waktu yang sama saat penelitian itu dilakukan. “Cara terbaik untuk mengontrol malaria ialah penyemprotan dan penggunaan kelambu yang sudah dimodifikasi pada waktu yang sama. Hal itu memang menjadikan biaya yang dikeluarkan untuk memberantas malaria sangat tinggi sehingga semestinya diterapkan hanya pada area yang memiliki tingkat penjangkitan malaria yang tinggi,” tandas Padonou. (sciencedaily/M-6) dinny@mediaindonesia.com


22

F OKUS NU

RABU, 12 OKTOBER 2011

Musim Cerai di Tengah Pan Setiap panen tembakau tiba, Kantor Pengadilan Agama Temanggung dipenuhi warga yang mengajukan gugatan cerai. TOSIANI

S

EKITAR 10 kursi di lobi Kantor Pengadilan Agama Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, penuh dengan warga yang hendak mendaftarkan perceraian, kemarin siang. Sebagian warga terpaksa berdiri karena tidak kebagian tempat duduk. Sembari menanti giliran mendaftarkan kasus gugatan cerai, sejumlah warga memilih

menunggu di halaman parkir. Ada pula yang menunggu sembari makan di warung terdekat. Lainnya bergabung dengan para tukang ojek di sekitar tempat itu, sekadar mengumpulkan informasi atau mengobrol saja. Salah satunya Adi, 30, warga Desa Wonoboyo, Kecamatan Wonoboyo, Kabupaten Temanggung. Ia duduk di depan pintu kantor pengadilan agama dengan ditemani pamannya.

Sesekali asap rokok keluar dari mulutnya. Pamannya yang duduk di samping kiri Adi beberapa kali menanyakan kemantapan hati keponakannya itu untuk bercerai. ‘’Kami sudah tidak ada kecocokan. Kami memilih jalan bercerai,’’ kata Adi membuka perbincangan. Dalam keseharian, Adi ialah petani tembakau di Wonoboyo. Dia menikahi Wina lima tahun lalu. Awalnya kehidupan Adi dan Wina bahagia. Namun, ketenangan mereka mulai terusik oleh pihak ketiga, sekitar dua tahun lalu. Wina menuduh Adi berselingkuh. Adi pun menuduh

sebaliknya. Rumah tangga mereka diwarnai pertengkaran hari demi hari. Akhirnya pasangan yang sudah dikaruniai satu anak itu pun memilih berpisah. ‘’Sebetulnya kehidupan rumah tangga kami ini telah rusak selama dua tahun. Tapi saya bisa menahannya. Tahun lalu sebenarnya saya sudah niat bercerai, tapi gagal panen dan banyak utang. Niatan itu saya tunda. Baru sekarang ini setelah panen berhasil, saya mendaftarkan perceraian,’’ ungkap Adi. Keberhasilan panen tembakau tahun ini memang berdampak pada peningkatan angka perceraian di wilayah Temanggung. Bahkan kasus perceraian

melesat hingga 100%. Faktor lain Berdasarkan data di kantor pengadilan agama setempat, selama September, angka perceraian di wilayah itu mencapai 208 kasus. Pada bulan-bulan sebelumnya, kasus perceraian di wilayah itu kurang dari 100 kasus. Adapun secara keseluruhan, angka perceraian dari Januari hingga awal Oktober mencapai 1.509 kasus. Menurut Wakil Kepala Kantor Pengadilan Agama Kabupaten Temanggung, Tamzil, rata-rata perceraian disebabkan faktor perselingkuhan, istri di-

tinggal lari suami, serta masalah ekonomi. Sebagian besar gugatan cerai dilayangkan pihak perempuan. Tamzil memperkirakan angka perceraian masih tetap tinggi selama Oktober ini hingga masa panen tembakau berakhir. ‘’Kami belum pernah melakukan penelitian mengenai kaitan panen tembakau dan tingginya angka perceraian. Namun, kebanyakan warga memendam persoalan lama, kemudian baru mendaftarkan perceraiannya setelah panen,’’ ujar Tamzil. Dia menduga pasangan yang hendak bercerai menunggu waktu hingga memiliki cukup uang untuk mendaftar. Tam-

zil heran dengan fenomena maraknya perceraian ketika panen tembakau tiba. Padahal biaya perceraian hanya sekitar Rp500 ribu. Ketua Asosiasi Petani Tembakau Indonesia (APTI) Jawa Tengah Nurtantio Wisnubroto setuju, tidak ada kaitan antara tingginya angka perceraian dan musim panen tembakau. Tidak ada hubungannya sama sekali. Dia pun menolak anggapan bahwa petani dan pedagang tembakau gemar kawin cerai. ‘’Jangan digeneralisasi. Buktinya, lebih banyak petani dan pedagang tembakau yang perkawinannya awet hingga tua. Mereka tidak bercerai,’’

MEMETIK: Petani sedang memetik daun tembakau di Temanggung, Jawa Tengah.

MENJEMUR: Suwahtoyo, 41, menjemur rajangan daun tembakau busuk di halaman rumahnya, Desa Legoksari, Kecamatan Tlogomulyo, Temanggung, Jawa Tengah.

TANAM DI RUMAH: Mudiyono, 48, menanam tembakau di dalam rumah dengan menggunakan polybag, di Dusun Maliyan, Kelurahan Sidorejo, Kecamatan/Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah.

Mayoran, Ungkapan Kesenangan Hati Petani

S

EMBARI memainkan ponsel terbarunya, Sutiyo, 28, warga Desa Tlahap, Kecamatan Kledung, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, tersenyum senang saat mengamati sebidang tanah pekarangan seluas 20x30 meter. Dia membeli tanah itu dari hasil panen tembakau 2009 lalu. Tanah tersebut tidak jauh dari ladang tembakau seluas 1,5 hektare milik keluarganya, yang ia kelola bersama kakaknya. Bila tidak ada halangan, Sutiyo akan membangun rumah untuk ditinggali sendiri. Apalagi Sutiyo sedang banyak uang setelah panen tembakau tahun ini cukup sukses. Panen masih berlangsung hingga sekitar 15 hari lagi. Berdasarkan perhitungan kasarnya, hingga akhir panen nanti ia masih menerima keuntungan bersih sekitar Rp60 juta. Tentunya setelah ia melunasi utang pada dua kali musim panen pada 2010 sebesar Rp75 juta, dan tahun ini Rp30 juta. Pasalnya, Sutiyo mengalami

gagal panen tahun lalu akibat hujan turun sepanjang tahun. Terpaksa dia berutang. Tahun ini memang membawa keberuntungan bagi petani tembakau, termasuk Sutiyo. Dia menyebutkan keuntungan kasar yang diperoleh dari hasil panen tahun ini mencapai Rp150 juta per hektare. Jumlah tersebut jauh lebih besar daripada perolehan 2009 yang mencapai Rp110 juta per hektare. Pada 2009, Sutiyo tidak memiliki banyak utang sehingga ia masih memperoleh laba bersih sebesar Rp80 juta. Ketika itu, uang hasil panen digunakan untuk keperluan keluarga, biaya sekolah adiknya, juga membeli tanah. ‘’Keuntungan tahun ini niatnya untuk membiayai kuliah adik saya, mencukupi kebutuhan keluarga selama setahun, modal tanam tahun depan. Kalau ada sisa, bisa untuk membangun rumah di pekarangan,’’ ungkapnya. Apalagi Sutiyo yang juga berprofesi sebagai wartawan

RAMAI PEMBELI: Sebuah diler motor di Temanggung ramai dikunjungi pembeli, kemarin. Setiap panen tembakau tiba, para petani selalu membeli berbagai macam barang berharga. di sebuah surat kabar itu mengaku kewalahan bila harus menjalani dua kegiatan sekaligus. Terutama saat memasuki musim panen tembakau. Kesibukannya pun ekstra. Mulai dari proses petik, rajang, dan jemur tembakau harus ia lakukan. Kadang kala dia ditegur bosnya lantaran

tidak bisa menjalankan tugas jurnalistiknya. Musim panen tembakau bagi petani memang wajib dirayakan dengan membeli banyak barang berharga atau bersenangsenang memuaskan batin di lokalisasi. Tradisi itu disebut mayoran atau meluapkan kesenangan.

Petani lainnya yang juga terbiasa menjalankan mayoran ialah Rahono, 36, asal Kledung. Dari hasil panen tembakau di lahan seluas 0,5 hektare miliknya, ia langsung membeli sepeda motor Mega Pro seharga Rp19 juta. Utang dua kali musim panen pun terlunasi. Namun, ada juga warga lain yang

mendapat keuntungan dari musim tanam tahun ini hanya cukup untuk membayar utang musim tanam sebelumnya. Rata-rata modal untuk pengolahan tembakau selama satu musim tanam ialah Rp50 juta per hektare. Setiap warga desa rata-rata memiliki lahan tembakau seluas 1,5 hektare. Di Dusun Lamuk, Desa Legoksari, Kecamatan Tlogomulyo, terdapat 400 kepala keluarga yang seluruhnya berprofesi sebagai petani tembakau. Kadang petani harus berutang lantaran panennya gagal. Namun, ketika panen raya, uang yang diperoleh habis untuk kebiasaan mayoran. Ada juga petani yang menyimpan uangnya untuk modal beli tanah. Lain halnya dengan Robert, 33. Petani tembakau yang berpenampilan nyentrik ini baru saja membeli mobil Feroza keluaran baru berwarna biru seharga Rp80 juta. Mobil itu ia beli dari uang hasil panen tembakau tahun ini. Ia juga membelikan istrinya sepeda motor matik seharga Rp13 juta. Semua itu ia bayar

kontan ke diler motor. Selain puas bisa membeli mobil, Robert juga sering berkunjung ke tempat karaoke dan lokalisasi favorit di daerah Bandungan. Lantaran banyak uang, ia sering berkunjung ke Bandungan tanpa sepengetahuan sang istri. ‘’Selama musim panen dua bulan ini, saya sudah berkali-kali ke sana. Pokoknya seminggu bisa dua hingga tiga kali. Ini menyenangkan. Soalnya kalau di luar musim panen, saya hanya bisa ke sana (Bandungan) sebulan sekali atau dua minggu sekali. Memang tergantung kondisi keuangan,’’ katanya terus terang. Sebelum punya mobil, ia bersama teman-temannya sesama petani pergi berombongan ke daerah Bandungan. Terkadang mereka menyewa mobil. Namun, sekarang Robert bisa pergi sendirian dengan mobil pribadinya. Seperti dikatakan Subakir, Kepala Desa Legoksari, dari segi ekonomi, warganya berkecukupan. Di balik kecukupan


USANTARA

RABU, 12 OKTOBER 2011

23

nen Tembakau Panen tembakau memiliki dampak sosial ekonomi yang sangat besar pada masyarakat Temanggung dan beberapa daerah di Jawa Tengah.” jelas Wisnu, panggilan akrab Nurtantio Wisnubroto. Dia juga yakin banyak keluarga yang memendam persoalan lama dan baru bisa menceraikan pasangan saat ada uang. Di samping itu, ia menganggap biaya perceraian masih sangat

tinggi. ‘’Banyak keluarga yang menunda perceraian dan baru melakukannya setelah mereka mendapatkan uang cukup, saat musim panen tembakau,’’ imbuhnya. Lain lagi dengan pendapat Ketua LSM Women and Child Crisis Center (WCC) Kabupaten Temanggung, Supangat. Ia menilai bahwa lelaki punya potensi berselingkuh dan menyalahgunakan keuangan keluarga. Kondisi itu memicu rasa tidak percaya pihak istri sehingga memilih menggugat cerai sang suami. ‘’Sebetulnya persoalan kembali pada moralitas individu masing-masing. Moralnya perlu

diperbaiki,’’ kata Supangat saat menanggapi maraknya kasus perceraian di Temanggung. Dampak ekonomi Panen tembakau memiliki dampak sosial ekonomi yang sangat besar pada masyarakat Temanggung dan beberapa daerah di Jawa Tengah. Memasuki musim panen, setelah penjualan di sejumlah gudang rokok dibuka, aktivitas ekonomi masyarakat di Temanggung bergeliat. Panen raya juga menggairahkan bisnis diler kendaraan, rumah makan, perabotan meja kursi, ponsel, peralatan elektronik, toko emas, toko pakaian,

dan toko komputer. Bisnis-bisnis tersebut mengalami peningkatan penjualan 70%-100%. Toko-toko siap buka hingga malam hari karena harus melayani petani yang hendak membeli barang-barang. Wisnu menambahkan, perputaran uang di Temanggung berkisar Rp75 miliar hingga Rp90 miliar per hari tiap kali memasuki musim panen tembakau. Ia menghitungnya dari penjualan tembakau di sejumlah gudang, seperti Gudang Garam, Djarum, Bentoel, Sukun, dan Nojorono. Harga per keranjang tembakau rata-rata bisa mencapai Rp3,5 juta-Rp4 juta. ‘’Untuk satu pabrik seperti

Gudang Garam saja penjualannya sudah mencapai 14 ribu keranjang per hari. Belum pabrik lainnya. Jari perputaran uang di Temanggung sangat tinggi ketika musim panen,’’ kata Wisnu. Bahkan dampak sosial ekonominya bisa dirasakan masyarakat di daerah lain seJawa Tengah. Pasalnya, warga Temanggung tidak hanya berbelanja di kota asalnya. Mereka juga berbelanja ke daerah lain. Di sisi lain kemakmuran ekonomi ini juga menimbulkan efek sosial seperti tingginya kasus perceraian di saat musim panen tembakau. Fenomena tingginya angka perceraian di wilayah Temang-

gung membuat sejumlah kepala desa prihatin. Mereka miris mendengar angka perceraian melonjak di Temanggung. Subakir, Kepala Desa Legoksari, Tlogomulyo, mengaku miris dan ngeri melihat kasus perceraian di Temanggung. Atas dasar itu, jauh-jauh sebelumnya desanya telah mengantisipasi agar kasus perceraian tidak menular ke daerahnya. Desa Legoksari mengeluarkan peraturan bila ada warga bercerai, biaya administrasi dibebankan kepada pihak yang menggugat cerai sebesar Rp1 juta. ‘’Sebaliknya, jika ada orang yang akan menikah, kami justru

tidak menarik biaya sepeser pun untuk mengurus administrasinya. Coba dicek ke kantor pengadilan agama apakah ada warga Legoksari bercerai,’’ jelasnya. Aturan itu sudah dilaksanakan secara turun-temurun oleh semua kepala desa yang pernah menjabat di desa tersebut. Dengan aturan tersebut, warganya enggan bercerai. Mereka memilih menyelesaikan masalah rumah tangga ketimbang lari ke pengadilan. Subakir pun menjamin, dalam setahun belum tentu ada kasus perceraian yang dilakukan warga desanya. (N-3) tosiani@mediaindonesia.com

FOTO-FOTO: MI/TOSIANI

Berselingkuh saat Punya Uang ekonomi itu ada juga sisi bahayanya. Menurut Agus Anang, staf Bagian Administrasi Komisi Penanggulangan AIDS Kabupaten Temanggung, kebiasaan mayoran ini menambah daftar penderita HIV di wilayahnya. Menurutnya, selama 2011 hingga triwulan ketiga telah ditemukan 18 penderita HIV positif. Sejak HIV pertama kali ditemukan di Temanggung pada 1997 hingga sekarang sudah ada 157 penderita, 78 di antaranya meninggal. ‘’Faktor penyebabnya kebanyakan heteroseksual atau berganti-ganti pasangan dan penggunaan narkoba. Untuk pengguna narkoba di Jateng, Temanggung nomor dua setelah Semarang. Untuk HIV dan AIDS, Temanggung di posisi 8,’’ jelas Anang. Pengidap HIV berasal dari daerah penghasil tembakau, yakni Kecamatan Parakan sebanyak 42 orang, Kecamatan Kledung 5 orang, Kecamatan Bulu 3 orang, Kecamatan Tembarak 2 orang, dan Selopamoang 1 orang. (Tosiani/N-3)

TEMA:

Sasar Pasar Skutik Retro

FOKUS OTOMOTIF KAMIS (13/10/2011)

MASALAH perceraian kini menjadi persoalan yang memprihatinkan di Temanggung. Pasalnya, pasangan dengan usia pernikahan masih seumur jagung sangat gampang mengajukan cerai. Para ulama di Temanggung pun prihatin dengan begitu gampangnya orang bercerai hanya karena dipicu ketidakcocokan atau salah paham. Para ulama beranggapan lemahnya pemahaman terhadap ajaran agama menjadi faktor pemicu terjadinya perceraian. Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Temanggung, Yakob Mubarok, mengatakan para petani tembakau yang melakukan perceraian saat musim panen hanya karena tergoda masalah duniawi. Para ulama dan pemuka agama di sana menjadikan masalah tersebut sebagai pekerjaan rumah yang harus diselesaikan. Yakob menambahkan, dalam kondisi stabil para petani tembakau jarang menemukan masalah terkait dengan keluarga. Namun, ketika penghasilan para petani melonjak akibat

panen, secara psikologis mereka sangat mudah tergoda. ‘’Ini dunia lawan dunia. Dalam kondisi ini laki-laki cenderung ada nuansa baru se hingga melakukan perselingkuh an, kemudian berujung pada perceraian. Jadi memang terpengaruh dunia. Contohnya saat bulan Ramadan lalu, banyak yang tidak melakukan ibadah puasa sepenuhnya. Soalnya ini ada urusan dunia,’’kata Yakob. Solusinya ialah agama. Mestinya di saat kondisi apa pun, kalau ada landasan ajaran agama yang kuat, tidak akan terjadi demikian. Agama seharusnya memotivasi agar tercipta ketenangan, perdamaian, dan kestabilan dalam kehidupan rumah tangga. Diakui Yakob, angka perceraian yang tinggi belakangan ini sebenarnya membuatnya khawatir. Menurutnya dalam ajaran agama, bercerai memang diperbolehkan. Namun, sesungguhnya perceraian itu tidak diridai Allah. Atas dasar itu, Yakob berjanji akan memberikan bimbingan kepada masyarakat lewat ceramah dan pengajian. Ketua LSM Women and Child

PENGADILAN AGAMA: Warga mendaftarkan perceraian di Kantor Pengadilan Agama Temanggung, Jawa Tengah. Crisis Center (WCC) Kabupaten Temanggung, Supangat, menilai banyaknya perceraian di musim panen tembakau merupakan wujud ketidakpercayaan seorang istri terhadap suaminya dalam pengelolaan keuangan keluarga. ‘’Selain itu, meningkatnya kesadaran kaum perempuan untuk menyeimbangkan hak

dan kewajiban,’’ ujarnya. Dari gugatan cerai yang diajukan di Pengadilan Agama Temanggung selama September lalu, sebagian besar berasal dari perempuan. Hal itu, lanjut Supangat, sebagai bukti bahwa istri cenderung tidak percaya pada suami setelah memiliki penghasilan besar. ‘’Pada umumnya laki-la-

ki cenderung tidak bertanggung jawab dalam mengelola keuangannya. Jadi, perceraian yang terjadi di Temanggung karena perilaku ekonomi,’’ tambah Supangat. Pada umumnya lelaki yang berselingkuh menjadi permasalahan utama perceraian. Dari pengamatan Supangat, lelaki berani berselingkuh setelah punya uang. ‘’Tapi ada pula yang tidak punya uang, tetap berselingkuh. Ini justru memperparah kondisi rumah tangga,’’ kata Supangat yang pernah menangani kasus serupa pada keluarga petani tembakau. Dalam setiap kasus perceraian, anak selalu menjadi korban. Pun setiap perceraian terjadi, pada akhirnya istri atau pihak perempuan yang menanggung beban biaya pendidikan dan ekonomi anak-anak. ‘’Mestinya ditanggung ayahnya. Untuk itu kami terus mendampingi kaum perempuan agar lebih maju dan mandiri.’’ Bagi Supangat, lebih baik perempuan bercerai daripada bertahan tidak bercerai, karena bisa berdampak buruk pada mental anak-anak. (TS/N-3)


24

K LASIFA

RABU, 12 OKTOBER 2011

Menikmati Keindahan Panorama Curug Gendang

B

ILA Anda berkunjung ke Pandeglang,

Di sana Anda dapat berendam atau mandi. Airnya

tidak ada salahnya mengunjungi air

yang dingin dan menyejukkan dapat menghilangkan

terjun Curug Gendang. Sesuai dengan

rasa pegal atau lelah. Apabila beruntung, Anda dapat

namanya, air terjun ini memiliki suara yang

menyaksikan atraksi terjun bebas dari atas curug yang

cukup menantang karena harus menyusuri jalan

mirip dengan suara tambur atau gendang. Air terjun

dilakukan oleh anak-anak yang tinggal di desa-desa

setapak yang berliku, menanjak banyak bebatuan yang

Bagi Anda yang ingin merasakan keindahan suara

ini memiliki ketinggian 7 meter dengan kedalaman

sekitar Curug Gendang.

cukup licin. Namun, perjalanan yang cukup menantang

gemericik air pada malam hari, pengelola menyediakan

ini terobati dengan pemandangan hutan yang kaya

tempat berkemah. Kicauan suara burung juga aneka

akan flora dan fauna.

satwa seperti monyet yang berkeliaran juga memberi

13 meter dan terletak di daerah Kecamatan Carita,

Letak Air terjun Curug Gendang dari Jakarta dapat

Kabupaten Pandeglang, Banten. Air terjun Curug

ditempuh dengan jarak 150 kilometer dengan rute

Gendang ini merupakan salah satu objek wisata yang

Jakarta-Serang-Pandeglang-Labuan-Carita. Dari jalan

menarik dan cukup ramai dikunjungi para Wisatawan.

raya Pantai Carita ke lokasi berjarak sekitar 2 kilometer.

Setelah sampai di areal parkir objek wisata, diteruskan

merupakan tempat yang bersejarah bagi perjuangan

dengan berjalan kaki sekitar satu kilometer.

bangsa pada masa penjajahan Belanda. Dahulu tempat

Perjalanan menuju lokasi air terjun curug gendang

Air terjun Curug Gendang memiliki sejarah. Menurut cerita orang-orang sekitar, objek wisata alam ini

ini dipakai sebagai wilayah persembunyian para pejuang.

kesan keasrian lokasi Curug Gendang. (*/S-1)


K LASIFA

RABU, 12 OKTOBER 2011

INDEKOST Kost 1 kmr bisa 2 org, AC Split, Ex.pan ,Lemari, S.Bed, Rak TV, 600rb/bl. Jelambar Selatan 6 No.16, Rt.6/4. Telp. 33377792 - 70009996.

Berwisata Sejarah ke Benteng

KEHILANGAN

Van der Wijck Kebumen

Kehilangan IJAZAH Sarjana Universitas Trisakti Teknik Perminyakan a/n: Raden Mochtar Adryono No.029/II/1994.

KULIT ASLI Furniture,Car,Fashion,Promotion,Walet, Bag, Shoes,etc. Harco Elektronik Mangga Dua,Ruko Blok B No.2 Jakarta Tlp.612.8888 www.dhenigleather.com

LELANG Dilelang secara satuan mobil-mobil dan sepeda motor IBID di Pool Ibid, Jl.Ciputat Raya No.100, Kebayoran Lama - Jakarta Selatan,Tgl 18 OKTOBER 2011, PIC Contac 081703381226.

LOWONGAN Dicari segera Sales EX pengalaman min 2 thn dibidang Property Fas, Gaji & Komisi Hub. 0818107637.

PELUANG USAHA Ingin income >500rb/hr akan anda dptkan dibisnis emas online brsama Bakri grup hny dg modal 50jt garansi Bank.Hb. Palma One Lt.8 Hp.081386787899 BISNIS FOREX?Dpt Profit 5%/Hr Slama 250Hr KeRekening Anda. Info:Klik.www.starttexas.com./ ST0255 SMS�MINAT�HP.081905109444

PERHIASAN MI/LILIEK DHARMAWAN

STAR ARLOJI ,BELI JAM bks/berlian dgn hrgTgg ROLEX,BULGARI,OMEGA,BREITLING,dll,Hub:Bp. TONY 392 9079,0812 9455 198 Apt MentengPrada Lt. 1 No.2J dpn St.Cikini (Dtg ke tmpt).

I

NGIN berwisata ke Kota Kebumen? Jangan lewatkan mampir ke objek wisata sejarah benteng Van der Wijck. Benteng Van der Wijck berlokasi cukup dekat dari jalan utama yakni jalan raya Kebumen-Yogyakarta sekitar 300 meter. Benteng kuno tersebut didominasi warna merah, namun jalan utamanya agak tersamar karena gerbang masuk lokasi wisata jauh dari pintu gerbang benteng. Untuk itu disediakan kereta api mini yang mengantarkan pengunjung dari gerbang utama untuk mengelilingi objek wisata bersejarah tersebut.

Benteng Van der Wijck dilengkapi dengan aneka sarana permainan anak-anak di sekitar benteng, seperti perahu angsa dan kincir putar. Ada juga patung dinosaurus raksasa agar pengunjung anak-anak dapat menikmati benteng dengan cara yang menyenangkan. Tersedia pula kereta api mini yang mengitari sisi atas benteng. Sedangkan di dalam benteng terdapat foto dokumentasi mengenai bentuk asli bangunan benteng dari saat ditemukan hingga tahap pemugaran. Pengunjung juga dapat melihat

ruangan bekas barak militer, asrama dan pos jaga. Benteng Van der Wijck dibangun awal abad 19 atau sekitar 1820-an. Pada masa itu lebih dikenal dengan meluasnya pemberontakan Diponegoro terhadap pemerintah kolonial Belanda. Saat itu, Diponegoro didukung beberapa tokoh elit di Jawa bagian Selatan. Belanda kemudian Imenerapkan taktik benteng stelsel, yaitu daerah yang dikuasai segera dibangun benteng. Adapun okoh yang memprakarsai pendirian benteng Gubernur Jenderal

Van den Bosch. Benteng itu sebagai tempat pertahanan sekaligus penyerangan di daerah karesidenan Kedu Selatan. Kala itu, banyak benteng yang dibangun dengan sistem kerja rodi atau kerja paksa. Nama Van der Wijck diambil dari nama perwira militer Belanda yang pernah menjadi komandan di Benteng tersebut. Van der Wijck dianggap berjasa membungkam para pejuang Aceh dengan cara kejam. Pada zaman Jepang, benteng ini dimanfaatkan sebagai barak dan tempat latihan para pejuang PETA. (Sus/S-1)

25


26

O LAHRAGA

RABU, 12 OKTOBER 2011

SEKILAS GELANGGANG

Etape IX STdI 2011 Jadi Mimpi Buruk PSN

Dovizioso Gabung ke Tech 3 Yamaha TEKA-TEKI seputar masa depan pembalap Moto-GP Andrea Dovizioso akhirnya terang sudah. Pembalap asal Italia itu memutuskan untuk bergabung dengan tim Tech 3 Yamaha mulai musim depan. Di tim satelit Yamaha tersebut, Dovizioso akan menggantikan posisi pembalap kawakan Colin Edwards yang akan membela Forward Racing. ‘’Saya senang bisa mencapai kesepakatan ini dengan Tech 3 untuk tahun depan. Saya ingin berterima kasih kepada (bos Tech 3) Herve Poncharal yang telah memberikan saya kesempatan ini,’’ kata pembalap berusia 25 tahun tersebut. Seperti diketahui, kontrak Dovizioso dengan tim Repsol Honda akan segera habis tahun ini. Selama tiga tahun membela tim pabrikan Honda tersebut, mantan juara dunia kelas 125 cc pada 2004 itu tercatat telah 13 kali naik podium dan sekali merebut podium pertama di Moto-GP Inggris 2009. ‘’Saya bangga bisa menjadi bagian dari tim Herve. Saya yakin ini akan menjadi tantangan baru yang menyenangkan buat saya.” (Autosport.com/Mln/R-2)

Pembalap Malaysia Mohd Akmal Amrun didiskualifikasi sehingga rompi hijaunya dialihkan ke Loh Sea Keong. ASNI HARISMI

E

TAPE IX lomba balap sepeda Speedy Tour d’Indonesia dari Gilimanuk-Singaraja menuju Kintamani benar-benar menjadi neraka bagi tim Polygon Sweet Nice. Betapa tidak, di etape inilah pembalap mereka Bambang Suryadi harus rela melepas dua rompi sekaligus, yakni rompi kuning dan polkadot. Bambang yang telah menyandang rompi kuning di empat etape beruntun sebelumnya harus rela melepas rompi tersebut ke tangan Eric Sheppard (Plan B Racing Team) yang sebelumnya terpaut 17 detik darinya di klasemen umum. Kegagalan Bambang mempertahankan kaus kuning karena kesalahan strategi yang diterapkan PSN yang lebih memprioritaskan mempertahankan pucuk klasemen di nomor tim. Mereka bermain defensif, yaitu ingin menjaga jarak dengan runner-up sementara tim Hong Kong-China. Akibatnya, Bambang lengah dan gagal menempel Eric Sheppard dan Christoph Springer (Germany Wurttenberg Team) yang justru melesat cepat ketika sesi balapan memasuki tanjakan hingga finis (King of Mountain) di kilometer 133. “Ketika tanjakan, banyak pembalap yang melakukan break away dan saya sudah agak lelah sehingga luput menjaga Eric dan Christoph, terutama ketika mereka melakukan attack,’’ kata Bambang seusai perlombaan. Meski sukses mempertahankan rompi merah putih, Bambang gagal mempertahankan rompi polkadot (raja tanjakan) akibat tak mampu menaklukkan Puncak Penulisan yang masuk kategori tanjakan kelas berat (horse). Alhasil, rompinya diambil alih Fabia Nappa (Germany Wurttenberg Team) yang berhasil finis kedua di bawah raja tanjakan etape IX Shinichi Fukushima (Terengganu Cycling Team). Bukan hanya itu, secara tim, catatan waktu PSN juga makin didekati Hong KongChina. Kondisi itu tentu sangat mengkhawatirkan. Manajer PSN Wawan Setyobudi pun mengakui kegagalan timnya kemarin merupakan keru-

Jadwal Kompetisi NBA Molor MESKI belum ada titik temu antara para pemilik klub dan pemain, kompetisi bola basket Amerika Serikat NBA musim 2011-2012 dipastikan molor dari jadwal yang sudah ditetapkan sebelumnya. Tidak tanggung-tanggung, kompetisi bahkan bakal telat dua minggu dari jadwal. Hal itu diungkapkan Wakil Komisioner NBA Adam Silver, kemarin. Menurut dia, karena belum ada kesepakatan antara para pemilik klub dan pemain, jadwal kompetisi pun diubah dari yang awalnya dimulai 1 November menjadi 14 November. Otoritas liga juga mengatakan, atas penundaan ini para pemegang tiket terusan untuk pertandingan pramusim maupun reguler bisa mengambil kembali uang mereka. Beberapa pertandingan yang dijadwalkan digelar pada hari pembukaan di antaranya juara bertahan Dallas Mavericks melawan Chicago Bulls dan Oklahoma City Thunder kontra LA Lakers. ‘’Sampai kini kami belum mencapai kesepakatan dengan serikat pemain. Namun kami akan tetap berupaya,’’ ujar Silver dalam pernyataannya, kemarin. (Rtr/Mln/R-2)

Mental para Atlet Perlu Dibenahi MI/SUSANTO

MEMASUKI GARIS FINIS: Pembalap Global Cycling Team asal Belanda Harm De Vries (kiri) ditempel ketat pembalap Terengganu Cycling Team Shinichi Fukushima saat memasuki garis finis pada etape IX Speedy Tour d’Indonesia di Penelokan, Kintamani, Bali, kemarin. gian. Nandra Eko Wahyudi yang diproyeksi menempel ketat pembalap Hong KongChina Ko Siu-Wai jatuh dari sepedanya dan membuyarkan strategi tim. Belum lagi insiden jatuhnya Dani Lesmana setelah Puncak Penulisan sehingga PSN tidak menempatkan pembalapnya di 10 besar sama sekali. Di klasemen tim terbaik, mereka memang masih bertengger di puncak dengan total waktu 97:00:23, tapi Hong Kong-China kini hanya berjarak 47 detik di belakang mereka. Hal itu membuat PSN harus bermain menyerang di etape terakhir jika tidak ingin kehilangan titel sebagai tim terbaik di akhir turnamen. “Tidak ada pilihan lain, kami harus banyak melakukan attack di etape terakhir dan sangat mewaspadai pergerakan tim Hong Kong-China,” kata Wawan.

Akmal didiskualifikasi Di sisi lain, Eric Sheppard mengaku lega akhirnya Bambang melakukan kesalahan sehingga ia bisa mengambil alih rompi kuning. Kini, ia memimpin sendirian dengan catatan waktu 32:14:55 detik. Tapi itu belum cukup mengamankan rompi kuningnya karena Christoph membayanginya dengan hanya selisih 17 detik. Memang bukan hanya Bambang yang harus mencopot jersey juaranya. Pembalap Malaysia Mohd Akmal Amrun (Malaysian National Team) juga harus merelakan rompi hijaunya dikenakan rekan setimnya, Loh Sea Keong. Meski tidak ada sesi sprint dalam balapan kali ini, Akmal terkena penalti time limit akibat gagal finis di etape IX ini bersama enam pembalap lainnya. (R-3) asni@mediaindonesia.com

UNTUK bisa mencapai target yang ditetapkan, yakni menjadi juara umum SEA Games XXVI/2011 di Palembang dan Jakarta, para atlet bukan hanya perlu dibekali fisik dan strategi, melainkan juga mental. Pasalnya, sebagai atlet tuan rumah dan ditambah target harus juara, beban mereka cukup berat. Hal tersebut diutarakan koordinator cabang olahraga terukur Satuan Pelaksana (Satlak) Program Indonesia Emas (Prima) Hadi Wihardja dalam acara diskusi Yayasan Olahragawan Indonesia (YOI) di Jakarta, kemarin. Menurut Hadi, target juara umum SEA Games XXVI sebenarnya bukan sesuatu yang mustahil. Pasalnya, berdasarkan kalkulasi Satlak Prima, dari cabang-cabang olahraga terukur, diprediksi setidaknya bisa merebut sekitar 30% dari total medali emas. Dengan kata lain, cabang olahraga terukur bisa menyumbang 50-60 emas. ‘’Prediksi terhadap setiap cabang terukur tentu beda. Contohnya atletik, renang, dan balap sepeda. Atletik diprediksi merebut tujuh emas dari 46 emas yang akan diperebutkan. Renang 6 emas dari 38 emas yang akan diperebut-

kan, sedangkan balap sepeda diprediksi merebut 8 emas dari 18 emas yang akan diperebutkan,’’ kata mantan atlet angkat besi nasional tersebut. Lebih lanjut, Hadi yang juga Sekjen Ikatan Atlet Nasional Indonesia (IANI) mengungkapkan perlunya menanamkan sema ngat nasionalisme kepada para atlet. ‘’Saya pikir menanamkan semangat nasionalisme kepada para atlet sangat penting. Jangan melulu mereka hanya diiming-imingi bonus,’’ tegas Hadi. Pada kesempatan yang sama, mantan perenang nasional Richard Sam Bera menyatakan pesimistis Indonesia bisa menjadi juara umum SEA Games XXVI. Menurutnya, target yang realistis yakni Indonesia berada di posisi ketiga klasemen. Jika bisa merebut posisi runner-up itu merupakan bonus. ‘’Saya realistis saja. Thailand, Vietnam, Singapura, atau Malaysia lebih besar peluangnya untuk menjadi juara umum SEA Games. Indonesia realistisnya di posisi ketiga klasemen akhir. Kalau di posisi kedua, itu bonus. Makanya saya bingung dengar target juara umum, kalkulasinya dari mana?’’ tegas Richard. (KK/R-3)

GRAFIS: TIYOK

Kemampuan Irene Kharisma dan Susanto Diuji di IOCC DUA pecatur kelas dunia dengan elo rating di atas 2.700 bakal memeriahkan ajang Indonesia Open Chess Championship (IOCC) 2011 yang dimulai hari ini, di Jakarta. Ajang tersebut merupakan yang terbesar sepanjang sejarah catur Indonesia. Grand Master (GM) Wang Yue (China) yang memiliki elo rating 2.716 dan GM Alexey Dreev (Rusia) dengan 2.711 bakal bersaing dengan 30 GM lainnya dalam ajang bergengsi itu yang bakal digelar hari ini hingga 19 Oktober mendatang. Bukan hanya Wang dan Dreev yang bakal unjuk kemampuan. Sejumlah pecatur dengan elo rating tinggi lainnya juga siap menggebrak Jakarta. Setidaknya ada empat pecatur yang memiliki elo rating di atas 2.600, yaitu GM Wesley So (Filipina/2.655), GM Li Chao (China/2.669), GM Vladislav Tkachiev (Prancis/2.631), dan GM Surya Sekhar Gangguly (India/2.627).

Indonesia jelas harus mengambil keuntungan dari ajang tersebut. Sebab, GM Susanto Megaranto di bagian putra dan GM Wanita (GMW) Irene Kharisma Sukandar untuk bagian putri bisa mengasah kemampuan menghadapi para pecatur elite dunia. Ajang itu juga bisa menjadi uji tanding sebelum menghadapi SEA Games XXVI November mendatang. ‘’Bagi PB Percasi, penyelenggaraan IOCC 2011 ini merupakan wujud dari sebuah ke seriusan dan tekad besar untuk membawa olahraga catur Indonesia berbicara dan diperhitungkan di dunia internasio nal,’’ ujar Ketua Umum PB P e rc a s i H a s h i m Djojohadikusumo dalam siaran pers di Jakarta, kemarin. H a s h i m menegaskan pihaknya memilih

dengan cermat pecatur kelas dunia yang bakal ditampilkan. ‘’Ini sekaligus untuk memajukan pembinaan pecatur nasional dengan memberi mereka kesempatan bertanding menghadapi pecatur peringkat dunia yang memiliki elo rating tinggi,’’ tambah Hashim lagi. Di sisi lain, IOCC menjadi peluang emas buat pecatur Indonesia u n t u k meraih

norma gelar yang lebih tinggi. Sebut saja Chelsie Monica Sihite, yang sudah bergelar Master Internasional Wanita (MIW) Ia diharapkan mampu meningkatkan gelarnya meraih norma GMW. Begitu juga de ngan Medina Warda Aulia dan Dewi AA Citra yang bergelar Master FIDE Wanita (MFW), diharapkan meraih norma MIW. Panitia pun mengundang pecatur-pecatur putri dengan reputasi dunia seperti Sopiko Guramishvili (Georgia), Jana Krivec (Slovenia), Regina Pokorna (Slovakia), dan Gu Xiaobing (China). (Eko/R-3)

Irene Kharisma Sukandar Pecatur Indonesia MI/SUMARYANTO


O LAHRAGA Anzhi kembali Buat Sensasi

RABU, 12 OKTOBER 2011

Beberapa pemain elite Eropa termasuk pelatih Real Madrid Jose Mourinho masuk bidikan.

Arsenal juga belum mencapai kata sepakat dengan klub yang bermarkas di Stadion Emirates itu dan kontraknya akan berakhir pada Juni 2013. Persie amat mungkin akan bertahan setelah mendapat masukan dari Ruud Gullit agar lebih bersabar. “Anelka bukan satusatunya pemain. Nene dari PSG dan Van Persie dari Arsenal adalah pemain yang kami ikuti. Dan Neymar? Saya berbicara dengannya,” imbuh Carlos.

EKO RAHMAWANTO

M

ESKI bermarkas di Rusia, Anzhi Makhachkala ingin sejajar dengan Real Madrid dan Barcelona baik dari sisi prestasi maupun banyaknya pemain bintang. Untuk mewujudkan itu, beberapa pemain bintang akan mereka bidik pada bursa transfer Januari 2012. Pemain sekaligus pelatih sementara Anzhi, Roberto Carlos yang juga mantan bek kiri timnas Brasil, menginginkan Neymar (Santos), Nicolas Anelka, Frank Lampard (Chelsea), Robin van Persie (Arsenal), Steven Gerrard (Liverpool), dan Robert Pires (Prancis). Sebelumnya, klub milik pengusaha Suleyman Kerimov itu sudah mendatangkan Samuel Eto’o, Yuri Zhirkov, dan Balatz Dzsudsak. Di sisi lain, Carlos, 38, mantan pemain Inter Milan dan Real Madrid itu adalah orang pertama yang tiba di Dagestan, Kaukasus--markas klub--sejak Februari lalu. Ia untuk sementara ditunjuk sebagai pelatih kepala menggantikan Gadzhi Gadzhiyev yang dipecat bulan lalu.

REUTERS/EDDIE KEOGH

AP/KIRSTY WIGGLESWORTH

REUTERS/PAULO WHITAKER

Robin van Persie

Nicolas Anelka

Neymar

Pemain Arsenal

Pemain Chelsea

Pemain Santos

“Jika Real Madrid, Barcelona atau Manchester United tidak mampu membayar biaya transfer, kami akan bayar. Suleyman Kerimov mampu membeli apa pun yang dia mau,” jelas Carlos saat diwawancarai televisi

Prancis, Canal Football. Uang memang bukan masalah berarti buat Anzhi. Sejak dibeli Kerimov di awal tahun, klub yang berdiri pada 1991 ini sontak mampu memberi penghidupan yang lebih

pada para pemainnya. Tengok saja kesepakatan mendatangkan Samuel Eto’o dari Inter Milan bulan Agustus lalu. Pemain asal Kamerun itu digaji 20,5 miliar euro atau setara dengan Rp184,7 miliar

Madrid Tetap Buru Chicharito JAVIER HERNANDEZ masuk ‘daftar buruan’ raksasa Spanyol Real Madrid. Madrid diisukan mencatatkan nama pemain timnas Meksiko itu di daftar teratas dengan penawaran 30 juta pound (sekitar Rp417,6 miliar). Penawaran itu baru akan diajukan pada bursa transfer Januari nanti. Jika gagal didatangkan awal tahun depan, pelatih Madrid Jose Mourinho berkeras akan terus menekan Manchester United agar melepas pemain berjulukan Chicharito itu pada bursa transfer musim panas tahun depan. Namun, pelatih Manchester United Sir Alex Ferguson dipastikan akan mempertahankan pemain berusia 23 tahun itu mati-matian di Old Trafford. MU bahkan dikabarkan telah mengajukan kontrak baru selama lima tahun sekaligus menaikkan gajinya tiga kali lipat. Jika sebelumnya dia digaji

27

25 ribu pound (sekitar Rp347 juta), dalam kontrak barunya ‘Setan Merah’ mencantumkan 75 ribu pound (sekitar Rp1,04 miliar) per minggu. Berhembus kabar bahwa Madrid mau menggandakan gaji

Hernandez di United jika mau pindah ke Santiago Bernabeu. Nilai transfer yang diajukan Madrid bagi pemain itu sendiri besarnya lima kali lipat dari uang yang dikeluarkan ‘Setan Merah’ saat membawanya dari

AP/JON SUPER

DIINCAR MADRID: Striker Manchester United Javier Chicharito Hernandez diincar Real Madrid. Klub elite Spanyol itu bersedia membayar 30 juta pound untuk memboyong pemain asal Meksiko itu.

Chivas Guadalajara. Hernandez didatangkan Fergie dari klub Meksiko Chivas 18 bulan lalu dengan banderol 6 juta pound (sekitar Rp83,5 miliar). Awal tahun depan, Fergie-panggilan Ferguson-- hanya bisa berharap agar pemainnya itu tidak seperti Cristiano Ronaldo yang menyatakan hatinya ingin bermain di Bernabeu. The Little Pea--julukan Hernandez lainnya-- mencetak 20 gol di musim pertamanya bagi MU sekaligus membawa klub Kota Manchester itu meraih gelar ke-19 di Liga Inggris. Dia juga mampu bekerja sama dengan baik bersama Wayne Rooney di musim keduanya ini sebagai penggedor pertahanan lawan. Di level timnas, Chicarito turut memberi kontribusi bagi keberhasilan Meksiko meraih Piala Emas Concacaf. Selain ‘mengamankan’ Chicharito, MU juga memperbarui kontrak baru bagi Tom Cleverly selama empat tahun. (Yan/thesun/R-1)

KISI KISI Romario Kecam FIFA

Torres Dibela Del Bosque

MANTAN bintang sepak bola Brasil Romario berang dengan FIFA. Ia meminta FIFA tidak memaksakan kehendaknya melawan undang-undang Brasil dalam Piala Dunia 2014. Romario yang kini menjadi anggota kongres Brasil mengatakan undang-undang negeri itu menjamin pelajar dan warga lanjut usia bisa menonton sepak bola dengan tiket separuh harga. Aturan itulah yang akan dilaksanakan pada Piala Dunia 2014 di Brasil. “Jika FIFA tidak menempatkan wewenangnya dengan b e n a r, o r ganisasi ini bisa lebih berkuasa ketimbang presiden kami,” kata mantan bintang Barcelona itu. FIFA, lanjut Romario, harus menanggung selisih harga tiket untuk pelajar dan warga lanjut usia. Selisih harga ini diperkirakan mencapai US$100 juta atau sekitar Rp893 miliar. “FIFA bisa sedikit merugi asalkan AP warga kebanyakan Brasil bisa menikmati Piala Romario Dunia,” lanjut Romario. Mantan bintang sepak bola Brasil

DI timnas Spanyol maupun di Chelsea, ketajaman Fernando Torres terus menurun. Akan tetapi, baik di timnas maupun Chelsea, kedua pelatih sama-sama masih memberikan kepercayaan kepada El Nino. Semenjak pindah dari Liverpool pada Januari lalu, Torres bisa dikatakan kesulitan menemukan kembali ketajamannya. Performanya seperti naik turun. Setelah sempat mandul dengan hanya mencetak satu gol dalam empat bulan, ia berhasil kembali memperlihatkan ketajamannya di Chelsea beberapa minggu ke belakang. Sayangnya di saat-saat itu, ia malah mendapat kartu merah langsung saat Chelsea bersua Swansea di akhir September lalu. “Dia bermain baik untuk klubnya. Seseorang pemain tak bisa terus dihakimi. Kita harus melihat performanya dari perspektif yang lebih luas lagi,” ujar pelatih Spanyol Vicente del Bosque pada Mirror.

OCPLC Kalahkan West Ham OLYMPIC Park Legacy Company (OCPLC) mengumumkan keputusan yang mengejutkan. Mereka membatalkan keputusan yang menyebut West Ham sebagai tim yang berhak menempati Olympic Stadium seusai stadion itu digunakan pada Olimpiade London 2012. Seperti dilansir Sky Sports, OCPLC terpaksa mengambil langkah drastis karena adanya gugatan hukum dari Tottenham Hotspurs dan Leyton Orient. Pihak OCPLC belum mengeluarkan pernyataan resmi dan diperkirakan baru akan mengeluarkan konfirmasi dalam satu-dua hari ini. Seperti diketahui, pada Februari 2011, West Ham berhasil menyisihkan Tottenham untuk ditetapkan sebagai klub yang berhak mendapatkan hak guna pakai Olympic Stadium oleh OCPLC, yakni sebuah badan yang bertanggung jawab terhadap masa depan fasilitas-fasilitas Olimpiade London 2012. (AP/Rtr/Era/R-2)

per tahunnya. Akan tetapi, kali ini untuk mendatangkan beberapa pemain bidikan mereka rasanya akan sulit. Pasalnya, uang bukan segalanya untuk mendatangkan pemain. Lihat saja

Neymar. Madrid dan Barcelona sudah menawari dengan transfer dan kontrak tinggi, tapi yang bersangkutan justru memilih bertahan di Santos. Di lain hal, Persie yang baru saja mencetak gol ke-100 untuk

Mourinho Tak hanya itu, Anzhi juga akan menyiapkan uang berapa pun jika Cristiano Ronaldo dan Jose Mourinho mau pindah. Selain itu, beberapa pelatih yang mempunyai track record juga masuk radar Anzhi. Sebut saja Fabio Capello, Guus Hidink, Vanderlei Luxemburgo, dan Luis Felipe Scolari. “Tapi bukan hanya dia (Mourinho). Kami telah mencoba melakukan pembicaraan dengan pelatih yang memiliki pengalaman lainnya, yang tentunya sudah sangat dikenal,” sambungnya. Meski bermarkas di Makhachkala, para pemain klub Anzhi memilih tetap tinggal dan berlatih di Moskow dan harus menempuh jarak 1,250 mil bila akan menggelar pertandingan kandang karena alasan keamanan. Saat ini, klub Anzhi menempati peringkat kedelapan klasemen umum sementara Liga Utama Rusia. (R-2) eko@mediaindonesia.com

Bojan tidak Mau Kembali ke Barcelona STRIKER AS Roma Bojan Krkic masih memendam dendam dengan mantan pelatihnya di Barcelona, Pep Guardiola. Dendam itu dipicu setelah Bojan dijual ke Roma musim ini. Padahal, ia produk asal Akademi La Masia sekaligus penduduk asli Catalan. Guardiola menjual Krkic bukan tanpa alasan. Saat itu, pelatih berusia 40 tahun tersebut beralasan, jam terbang dan kerap dibangkucadangkannya Bojan menjadi faktor utama. Dalam perjanjian transfer, Barcelona bisa saja membelinya kembali. Namun, pemain berbanderol 12 juta euro atau setara dengan Rp146,4 miliar itu enggan bertolak meski Guardiola memanggilnya. “Jika Guardiola memanggil saya sekarang, saya tidak akan kembali ke Barcelona,” ujar Bojan kepada TV3.

Jika Guardiola memanggil saya sekarang, saya tidak akan kembali ke Barcelona.” Bojan Krkic Striker AS Roma “Saya telah menghabiskan banyak waktu tanpa berbicara dengan Guardiola. Rasanya saya sudah tak bisa menemukan lagi kata-kata yang tepat jika harus bertemu dengannya,” jelasnya. “Saya tidak berpikir untuk mendapatkan apa yang layak di sana,” tambah Bojan. Ia juga menceritakan keluh kesahnya saat berada di Barcelona setahun terakhir. Puncaknya saat final Liga Champion melawan Manchester United. “Saya memutuskan akan

meninggalkan Barcelona pada malam final Liga Champion (melawan MU). Saya tahu, saya tidak akan menjadi starter untuk Barcelona.” “Bahkan, ketika kami sudah unggul 3-1 di Wembley, pelatih tidak memainkan saya. Sejak itu, saya tahu dia tidak membutuhkan saya,” sesalnya. Di sisi lain, Presiden Barcelona Sandro Rosell akan melakukan pertemuan khusus dengan Guardiola. Pertemuan itu rencananya dilakukan dalam pekan ini. Pertemuan keduanya dikabarkan akan membahas kontrak Guardiola. Sang presiden ingin ada komitmen dari Guardiola untuk musim depan. Sebelumnya, Guardiola menolak kontrak jangka panjang dengan klub. Dia lebih memilih perpanjangan kontrak satu tahun bersama Barca. (Era/R-3)


O LAHRAGA

MEDIA INDONESIA | RABU, 12 OKTOBER 2011 | HALAMAN 28

Tevez Bisa Kembali ke Brasil

Seri A Diatur Bandar Judi Singapura

CARLOS Tevez sekarang boleh bernapas lega. Setelah nasibnya makin tak jelas di Manchester City pascahukuman dua pekan, pemain asal Argentina itu kembali mendapat tawaran dari Corinthians, klub Brasil yang pernah ia bela. Padahal, sebelumnya Corinthians mengaku tak tertarik untuk mendatangkan Carlitos-panggilan Tevez--karena nilainya terlalu mahal, sekitar 40 juta pound (Rp556 miliar). Namun, kini pernyataan itu diralat Manajer Umum Corinthians Edu. Menurut Edu, kesimpulan sebelumnya diambil setelah berdiskusi dengan Tite, selaku pelatih klub. Saat itu dalam pembicaraan tidak ada nama Tevez dalam daftar incaran klub. Karena itu, ia pun memastikan klub asal Brasil tersebut

Jaksa di Italia kini fokus untuk menyelidiki kasus ini, termasuk mantan striker Lazio Guiseppe Signori. DENNY P SINAGA

D

I pasar taruhan Singapura, Anda bisa memasang taruhan di setiap pertandingan olahraga apa pun dengan jumlah taruhan berapa pun. Untuk taruhan besar, petaruh hanya diharuskan membuka rekening di bank lokal dan kerahasiaan data dijamin. Menurut penyidik Italia, agen judi di Singapura berhubungan dengan operator judi besar di Singapura. Operator itu disebut-sebut telah menjadi pusat dari skandal yang mengguncang sepak bola Italia. Jaksa Italia saat ini menyelidiki sekelompok orang dengan tuduhan mengatur skor pertandingan. Kebanyakan dari mereka diketahui memasang taruhan di Singapura. Giuseppe Signori, mantan striker Lazio sekaligus timnas Italia, termasuk di antara mereka yang sedang diselidiki. Para tersangka itu diyakini mendatangi Singapura hanya untuk bertaruh karena di negara Asia Tenggara itu operator judi hanya dikenai biaya komisi 2%, sedangkan di Italia 10%. Apalagi di Singapura jejak uang tidak akan bisa ditelusuri. Terlebih saat terjadi transaksi sangat besar untuk sebuah pertandingan, otoritas setempat tidak akan menyelidiki. Menurut brosur sebuah pasar taruhan di Singapura, taruhan minimal ialah S$3.000. Petaruh yang memiliki alamat Singapura diutamakan menjadi klien ‘premium’. Jika dana itu telah dibayarkan, penjudi bisa memasang taruhan, bahkan lewat dunia maya. Cukup memiliki username, password, ajang olahraga, dan memasang taruhan.

gaji atau sebesar jumlah yang dikeluarkan untuk menonton di bioskop. Untuk pendaftaran, petaruh dikenai biaya 30 euro (sekitar Rp365 ribu) saja. Pasar taruhan Singapura itu memiliki 400 cabang yang berada di ibu kota negara. Broker lindungi klien “Di sini, tidak ada istilah taruhan ilegal,” kata Ruud, karyawan agensi. Meskipun mengenakan jersey FC Barcelona, dia mengaku fan Liverpool. Taruhan hari itu baru dibuka untuk laga di Liga Italia antara Bologna dan Inter Milan. “Broker ilegal pasti akan kabur membawa uang petaruh,” ujar Ruud. Di sisi ruangan lainnya, terdapat seorang klien setengah baya. “Terdapat sangat banyak broker yang menjadi mediasi bagi para petaruh besar dan menjamin kerahasiaan klien mereka,” tambah karyawan agensi Agipro, operator judi Italia. Jika seorang klien menang taruhan, uangnya akan dikirim lewat bank di Eropa Timur. Operator judi di Singapura sebenarnya tidak lebih ‘baik hati’ ketimbang operator di Eropa. Bedanya hanya di komisi yang lebih kecil saja dan sangat menjaga kerahasiaan klien mereka. Signori dan beberapa orang yang sedang diselidiki itu diketahui terhubung dengan operator di Singapura hanya lewat sadapan telepon di Italia. Para penyelidik fokus pada taruhan pertandingan Inter Milan dan Lecce. Signori diketahui memasang taruhan 150 ribu euro dan kalah. Menurut penyelidik, uangnya itu bisa saja digunakan untuk mengatur skor. Saat ditanyakan kepada war-

Kami akan terus memantau keadaan agar dapat merekrutnya di musim panas.” Edu Manajer umum Corinthians

AP/LIONEL CIRONNEAU

PAMERKAN PENGHARGAAN: Pemain Manchester United Ryan Giggs memperlihatkan trofi Golden Foot 2011 saat menerima penghargaan itu di Monte Carlo, Monaco, kemarin. Pemain asal Wales itu menyisihkan beberapa pemain elite lainnya.

Giggs Sabet Golden Foot Award DI penghujung kariernya, Ryan Giggs pantas bangga. Namanya kini bisa disejajarkan dengan pesepak bola top dunia lainnya seperti Diego Maradona, Zinedine Zidane, dan Alfredo di Stefano yang lebih dulu mencetak telapak kaki mereka di cetakan emas. Di Monte Carlo, Monako, Senin (10/10) malam, pemain Manchester United itu meraih Golden Foot Award. Penghargaan itu diberikan kepada pemain yang berusia minimal 29 tahun (Giggs saat ini 37 tahun). Pemain asal Wales itu menyisihkan pemain tenar lainnya yang masuk nominasi seperti David Beckham, Gianluigi Buffon, Didier Drogba, Samuel Eto’o, Javier Zanetti,

Saat penjudi telah memasang online (daring), uang langsung bergerak ke rekening agensi di sebuah bank di Singapura. Jika menang, uang bisa mengalir kembali ke negara petaruh. Jumlahnya tak terbatas. Agar tidak mencurigakan, agensi menyarankan agar petaruh tidak memasang taruhan secara berlebihan. Sebuah grafik menjelaskan uang yang dipasang disarankan tidak lebih dari 1/5

ga apakah ada orang Italia yang mengatur skor dan memasang taruhan jutaan euro dari Singapura? Mereka menjawab tidak tahu. “Sekadar informasi, ada batas atas taruhan. Jika tidak, akan berisiko,” imbuh Ruud. Pada akhirnya, peraturan umum dalam perjudian sama saja di muka bumi ini: bandar selalu diuntungkan. (R-1) denny@mediaindonesia.com

KARENA menyadari tindakannya menendang bek Montenegro Miodrag Dzudovic bisa merugikan diri sendiri dan timnas Inggris, Wayne Rooney berkirim surat kepada Asosiasi Sepak Bola Uni Eropa (UEFA). Tujuannya agar striker Manchester United itu tak dikenai sanksi lebih berat lagi. Kejadian itu terjadi saat Inggris duel dengan Montenegro di kualifikasi Euro 2012 Grup G, Sabtu (8/10). Mendapat kartu merah langsung membuat Rooney akan absen di laga pembuka Euro 2012. Namun, karena UEFA bisa menambah sanksi pada pemain menjadi tiga pertandingan, Rooney bisa absen di seluruh laga fase grup. Menurut rencana, UEFA baru akan mengumumkan putusan itu besok.

Iker Casillas, dan Carles Puyol. Upacara pembukaan Golden Foot Award dihadiri Francesco Totti yang merupakan pemenang tahun lalu. Nomine pemain tersebut dipilih 58 jurnalis internasional berdasarkan kriteria yang sudah ditentukan. Kegembiraan Giggs makin lengkap karena penghargaan diserahkan langsung oleh Pangeran Monako Albert II. Seusai penyerahan penghargaan itu, Giggs langsung mengucapkan terima kasih kepada Sir Alex Ferguson, pelatih yang telah 20 tahun menjadi mentornya di klub yang bermarkas di Old Trafford itu. “Dia (Ferguson) memang keras, tapi adil. Dia selalu

menuntut banyak hal dari pemainnya seperti ia menginginkan sesuatu dari dirinya sendiri,” ujar Giggs. “Dia manajer terbaik dan sangat luar biasa. Menyenangkan rasanya bisa bekerja sama dengannya sepanjang karier saya,” puji Giggs. “Merupakan sebuah kehormatan bisa meraih penghargaan ini dan mendapati cetakan kaki saya disejajarkan dengan pemain-pemain sepak bola hebat. Ini sebuah kebanggaan. Saya beruntung bisa bermain dengan banyak pemain hebat, bermain untuk manajer terbaik, dan bermain untuk klub terbaik di dunia,’’ tambahnya. “Saat ini saya masih menikmati permainan sepak bola

saya. Jadi, saya belum bisa mengatakan apa yang akan saya lakukan ketika nanti saya selesai. Namun, seandainya saya besok pensiun, saya bisa mengatakan saya memiliki karier yang fantastis dan tak akan menggantinya dengan siapa pun,” pungkas Giggsy-panggilan Giggs. Selain Giggs, pemain veteran Inter Milan Javier Zanetti mendapat award. Pemain asal Argentina itu tergabung dalam Legends di Promenade Champions bersama Luis Figo (Portugal), Ruud Gullit (Belanda), Rabah Madjer (Aljazair), dan Abedi Pele (Ghana). Yang menarik, Zanetti menjadi pemain pertama yang dicalonkan dalam penghargaan itu. (AP/Rtr/Era/R-2)

Sanksi Rooney Diputuskan Besok

AP/DARKO BANDIC

MENUNGGU NASIB: Wasit memberikan kartu merah kepada striker Inggris Wayne Rooney (kedua dari kanan) saat duel dengan Montenegro. UEFA amat mungkin akan memberikan tambahan skors bagi Rooney.

Sanksi yang akan diberikan kepada Rooney amat mungkin bakal jauh lebih berat lagi daripada sanksi sebelumnya, yaitu larangan bermain hingga laga pertama Inggris di putaran final Piala Eropa. Hal itu pun dibenarkan juru bicara UEFA. “Ada banyak kemungkinan mengenai sanksi yang akan dijatuhkan, mulai peringatan, denda yang sangat besar, hingga larang bermain di tiga pertandingan,” kata seorang juru bicara UEFA. Lebih lanjut sang juru bicara menyatakan untuk sanksi yang akan dijatuhkan, UEFA melalui komisi disiplin masih terus mempelajari beberapa hal, termasuk laporan dari wa-

tak punya niat yang sama seperti yang pernah mereka tunjukkan di jendela transfer musim panas lalu. Namun, kini semua berbeda. Kepada Sky Sports, Edu mengakui Corinthians amat mungkin memboyong Tevez lagi. ‘’Saat ini kami berada di sini (Inggris) dan kami akan melakukan pembicaraan dan melihat situasi. Kami akan terus memantau keadaan agar dapat merekrutnya di musim panas,” kata Edu. “Saya akan melakukan pembicaraan dengan presiden (Corinthians). Kami akan mencoba untuk kembali melepaskan tawaran sebesar 40 juta pound. Sebagian dari kas yang kami miliki akan kami habiskan untuk sepak bola,” sambungnya. Untuk merealisasikan niat itu, Edu sudah bertemu dengan agen Tevez, Kia Joorabchian. Hanya, dalam pertemuan itu tak disinggung secara detail keinginan Corinthians untuk kembali mendatangkan mantan pemain West Ham dan Manchester United itu. “Saya memang berbicara dengannya (Joorabchian), tepatnya di kongres. Meski pertemuan itu formal, pembicaraan tidak membahas Tevez secara mendalam. Pertemuan itu cukup bersahabat, tapi pertemuan itu bukan soal Tevez,” jelasnya. Saat ini, Daily Mail melansir Tevez segera kembali berlatih bersama City seusai menjalani sanksi skors. Namun, kecil kemungkinan dirinya masuk kembali ke tim inti City. (Era/R-3)

sit yang telah memberi kartu merah kepada Rooney. Selain itu, UEFA akan memberikan keputusan berdasarkan track record Rooney selama berlaga di kancah internasional. Di sisi lain, Federasi Sepak Bola Inggris (FA) dikutip Daily Mail memastikan akan melakukan banding jika striker Manchester United itu dikenai larangan bermain lebih dari satu kali. “Ini sesuatu yang akan kami pelajari. Kami memiliki orang legal yang akan melihat peraturan,” tegas Direktur Komunikasi FA Adrian Bevington. “Tapi, akan salah jika saya mengatakan akan mengambil tindakan untuk merespons sesuatu yang belum diputuskan UEFA,” lanjutnya, seperti dilansir Sky Sports. (AP/Rtr/ Era/R-2)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.