1 minute read

Gula Aren Pak Bala

Pak Encang, yang kerap dikenal dengan sebutan Pak Bala ini adalah Ketua Rukun Warga 2 Desa Sukalaksana sekaligus pengrajin gula aren. Ia sudah menjadi pengrajin gula aren sejak masih muda, Beliau mengatakan bahwa batang aren ini bukanlah kepemilikan pribadi, melainkan punya saudaranya yang kemudian memperkerjakan beliau untuk memproses air gula tersebut hingga menjadi gula yang padat dan siap dijual.

Advertisement

Setelah mengobrol lama di rumahnya, kami diajak ke pohon arennya langsung dan menyaksikan proses pengambilan air gula serta proses pembuatan gula arennya.

Proses pemasakan gula aren ini terbilang cukup lama sebab ia harus menghabiskan empat jam untuk memasak air gula ini agar menjadi kental sebelum kemudian dicetak dan ditunggu untuk mengeras. Selama empat jam pemasakan ini gula dalam wajan harus terus diaduk agar bagian bawah tidak gosong. Setelah jadi, gula aren ini dijual ke pasar dengan harga Rp15.000/Kg

This article is from: