4 minute read

Serangan Drone Tewaskan Dua Warga Rusia

 Ukraina Minta Jerman Pasok Rudal Taurus Radius 500 Km

BELGOROD, TRIBUN - Sebanyak dua orang tewas akibat serangan di wilayah Rusia yang berbatasan dengan Ukraina, Sabtu (27/5). Gubernur daerah Belgorod, Vyacheslav Gladkov, mengatakan bahwa ada penembakan baru sehari setelah puluhan serangan terjadi.

Advertisement

“Satu orang tewas. Dia penjaga keamanan, dia berada di luar pada saat penembakan,” kata Gladkov, dikutip dari kantor berita AFP.

Beberapa orang lainnya terluka, termasuk korban berusia 15 dan 17 tahun. Belgorod mengalami serangan dua hari, belum pernah terjadi sebelumnya, dari Ukraina pekan ini. Rusia menggunakan pesawat dan artileri untuk memukul mundur musuhnya.

Di Kursk, wilayah lain yang berbatasan dengan Ukraina, tembakan mortir menewaskan seorang pembangun, kata gubernur Roman Starovoit di media sosial. Otoritas Rusia juga melaporkan serangkaian insiden yang melibatkan drone di wilayah Rusia.

“Bangunan administrasi pipa minyak di wilayah Pskov rusak akibat

TERUS MEMANAS serangan dua drone,” ujar Gubernur Mikhail Vedernikov. Ledakan itu terjadi di desa Litvinovo, sekitar 10 kilometer dari perbatasan Belarus. Tidak ada korban yang dilaporkan, dan penyelidikan sedang dilakukan. Laporan yang belum dikonfirmasi dari Baza (kanal Telegram Rusia dengan sumber di dinas rahasia) mengatakan bahwa drone itu menargetkan stasiun pompa minyak Transneft di Pskov.

 Serangan pesawat drone di perbatasan Ukraina tewaskan sebanyak dua orang, Sabtu (27/5).

 Serangan drone ini terjadi di Belgorod selama dua hari.

 Ukraina meminta Jerman sediakan rudal Taurus dengan radius 500 kilometer.

Baza juga melaporkan serangan yang menargetkan kilang minyak di dekat Erokhino, wilayah Tver, Rusia barat. Layanan pers wilayah Tver melaporkan, satu unit drone jatuh di dekat Erokhino tanpa ada korban luka, tetapi tidak memberikan rincian lebih lanjut. Selama beberapa minggu terakhir laporan serangan drone di Rusia meningkat berlipat ganda, biasanya di wilayah yang berbatasan dengan Ukraina. Moskwa menyalahkan Kyiv dan para pendukungnya dari Barat atas meningkatnya jumlah serangan dan operasi sabotase termasuk di Kremlin, tetapi Ukraina membantah terlibat. Sementara itu, Ukraina meminta Jerman menyediakan Taurus, rudal udara-ke-darat yang memiliki jangkaian 500 kilometer, kata Kementerian Pertahanan Jerman pada Sabtu (27/5). “Kami menerima permintaan dari pihak Ukraina dalam beberapa hari terakhir,” kata juru bicara Kementerian Luar Negeri Jerman tanpa memberikan rincian lebih lanjut, dikutip dari kantor berita AFP. Permintaan itu keluar saat Ukraina bersiap meluncurkan serangan balasan dalam upaya merebut kembali wilayah-wilayah yang direbut Rusia. Moskwa menginvasi negara

Helikopter TNI AD Jatuh di Ciwidey, Penumpang Selamat

JAKARTA, TRIBUN - Sebuah pesawat latih jenis helikopter jatuh di kawasan kebun teh Rancabali, Ciwidey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Helikopter tersebut diketahui jatuh pada Minggu (28/5) sekitar pukul 13.00 WIB.

Api berkobar dan asap hitam membumbung tinggi ke udara di lokasi kejadian. Dalam video yang beredar di media sosial terlihat salah seorang yang diduga awak helikopter berhasil diselamatkan dengan kondisi kepala mengucurkan darah. Ia sempat dievakuasi oleh warga sekitar lokasi kejadian.

Dalam video tersebut warga juga menyebut masih ada empat orang di dalam helikopter yang belum dievakuasi. Terlihat juga ada beberapa awak pesawat dievakuasi menuju mobil ambulans. Warga juga terlihat banyak berdatangan dan berusaha memadamkan api dan menyelamatkan korban yang masih terjebak di dalam helikopter tersebut.

“Iya benar (ada pesawat jatuh), saya sekarang menuju ke Ciwidey,” ujar Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo.

Kendati demikian, Kapolresta belum merinci penyebab serta ada berapa orang penumpang yang ada di dalam helikopter latih tersebut. “Kita ketemu di lokasi ya,” ujarnya.

Sementara itu Yadi warga di sekitar lokasi kejadian kejadian jatuhnya helikopter latih tersebut terjadi sekitar pukul 13.00 WIB. Namun saat itu warga belum ada yang berani ke lokasi karena lokasi yang sulit dijangkau.

“Saya dapat info dari grup WhatsApp videonya sore jam 3-an, (kejadian) sekitar habis Zuhur jam 13.00 WIB katanya,” kata Yadi. Menurut informasi yang diperoleh Yadi ada lima orang penumpang di dalam helikopter latih tersebut. Kabarnya lanjut Yadi semuanya selamat dan hanya mengalami luka-luka. “Kalau kronologi persis saya kurang tahu, tapi infonya ada lima orang(penumpang) semuanya selamat,” ujarnya. Kadispenad Brigjen TNI Hamim Tohari mengatakan, helikopter yang jatuh di kebun teh itu milik TNI AD dan berjenis BELL 412. “Pada hari Minggu tanggal 28 Mei 2023 sekitar pukul 13.30 WIB telah terjadi kecelakaan helikopter jenis Bell 412 milik TNI AD di Kampung Bayongbong, Desa Patenggang, Kecamatan Rancabali dalam rangka mendukung latihan Yonif 300 R/ BJW,” kata Hamim.

Hamim mengatakan seluruh kru yang berada di dalam helikopter tersebut selamat dan hanya mengalami luka-luka. Semuanya dilarikan ke RS Dustira, Cimahi, Jawa Barat.

“Seluruh kru helikopter selamat namun mengalami luka-luka dan sudah mendapatkan pengobatan dan perawatan di RS Dustira, Cimahi,” kata Hamim. Saat ditanya mengenai penyebab jatuhnya helikopter Hamim belum menjelaskan lebih lanjut. Ia meminta semua pihak menunggu hasil investigasi.

“Hingga saat ini kronologis kejadian masih dalam tahap investigasi,” ujar Hamim. (Tribun Network/lut/wly) tetangganya pada Februari 2022, memicu konflik terbesar di daratan Eropa sejak Perang Dunia II. Rudal yang diproduksi perusahaan gabungan Jerman-Swedia yaitu Taurus Systems ini akan membuat Ukraina dapat menyerang jauh ke dalam wilayah Rusia.

Amerika Serikat dan negara-negara Barat lainnya yang menyuplai senjata ke Ukraina masih berhatihati dalam memberikan senjata ke Kyiv, karena jika tembakannya dapat mencapai Rusia, negara bersenjata nuklir, maka berpotensi memperluas konflik. Jerman sebelumnya dianggap enggan memasok senjata, tetapi sekarang menjadi penyumbang bantuan militer terbesar kedua ke Ukraina setelah AS. Berlin kini sedang mempersiapkan paket bantuan militer terbesarnya, termasuk sistem anti-rudal, 30 unit tank Leopard 1 tambahan, lebih dari 100 kendaraan tempur lapis baja, dan drone pengintai di atas 200 buah. Akan tetapi, Jerman masih berhati-hati dalam menyetujui pengiriman jet tempur dan rudal udara-ke-darat. (kpc)

Gabung ISIS, Pria Inggris

Dipenjara Seumur Hidup

PENGADILAN Inggris menjatuhkan hukuman penjara seumur hidup kepada Shabazz Suleman pada Jumat (26/5). Vonis ini dijatuhkan karena Shabazz bergabung dengan ISIS di Suriah hampir sepuluh tahun yang lalu. Hakim Mark Lucraft menerangkan, Suleman dari High Wycombe mengunjungi Suriah untuk mendaftar ISIS, kelompok teror yang ilegal menurut hukum Inggris. “Anda pergi ke Suriah untuk bergabung dengan ISIS. Anda mengerti ISIS adalah organisasi terlarang dalam hukum Inggris,” kata hakim saat menjatuhkan hukuman di pengadilan pidana Old Bailey London. Suleman (27) bulan lalu mengaku bersalah menyiapkan aksi terorisme dengan bepergian dari Inggris ke Turkiye pada Agustus 2014. Saat itu dia berusia 18 tahun dan ingin bergabung dengan ISIS di Suriah. Dia menghilang saat liburan keluarga di Turkiye yang berbatasan dengan Suriah. Suleman ditangkap di Bandara Heathrow pada September 2021 dan didakwa dengan berbagai pelanggaran teror, termasuk mendapat pelatihan penggunaan senjata api serta menjadi anggota organisasi terlarang.

Jaksa Penuntut Duncan Atkinson mengatakan kepada pengadilan, Suleman ketika hendak ke Suriah sempat ditahan oleh pasukan Turkiye kemudian memilih menjadi bagian dari pertukaran tahanan dengan ISIS. (kpc)

TRIBUN JOGJA/SINGGIH WAHYU NUGRAHA

MENGUNJUNGI IKN - Pekerja beraktivitas di area proyek pembangunan kompleks Istana Presiden di kawasan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kabupaten Paser Penajam Utara, Provinsi Kalimantan Timur, Sabtu (27/5). Sementara, masyarakat berfoto di area Titik Nol Nusantara.

This article is from: