
1 minute read
TANAMAN GULMA
T A N A M A N G U L M A
Gulma merupakan tanaman pengganggu yang termasuk dalam bagian sistem pertanian (lingkungan) akan tetapi menjadi salah satu faktor pembatas proses produksi. Tumbuhan pengganggu didefinisikan sebagai tumbuhan yang tumbuh tidak pada tempatnya, tumbuhan yang tidak dikehendaki atau tumbuhan yang dapat merugikan karena tumbuhan ini akan menjadi saingan utama bagi tanaman yang dibudidayakan (tan aman pokok). Tumbuhan pengganggu juga dapat menjadi inang bagi hama tertentu (serangga) dan penyakit yang dapat merusak dan merugikan tanaman. Pada kondisi tertentu tumbuhan pengganggu juga dapat menurunkan kualitas dan kuantitas hasil tanaman, dan pada kondisi yang ekstrim gulma dapat menjadi racun bagi konsumen (Syarifah et al, 2018). Gulma dapat digolongkan berdasarkan sifat morfolonginya, yaitu gulma rerumputan (grasses), gulma teki-tekian (sedges), gulma berdaun lebar (broad leaves) dan gulma pakis-pakisan (ferns). Berdasarkan habitatnya, gulma juga dikelompokkan menjadi gulma air dan dulma darat (Syarifah et al, 2018).
Advertisement