
1 minute read
LANDED HOUSING
Project Perumahan
Landed housing atau hunian perumahan terdiri dari 3 tipe dengan fasilitas yang berbeda. Perbedaan fasilitas sebagian besar terlihat dari kapasitas tempat tidur, dan luas carport. Hunian tipe 54 A memiliki kapasitas 1 kamar tidur, 2 kamar mandi, dan carport kapasitas 1 mobil. Hunian tipe 54 B memiliki kapasitas 2 kamar tidur, 2 kamar mandi, dan carport kapasitas 2 mobil. Dan hunian tipe 70 memiliki kapasitas 3 kamar tidur, 3 kamar mandi, dan carport kapasitas 3 mobil. Hunian tipe 70 termaksud cluster menengah atas dengan jumlah kapasitas dan luas lahan lebih besar diantara lainnya. Hunian Tipe 54 menerapkan tipologi hunian deret, sedangkan hunian tipe 70 menerapkan tipologi hunian kopel.
Advertisement
Ketiga desain tipe hunian memiliki konsep dasar yang sama, kemudian disesuaikan dengan kebutuhan ruang masing masing. Desain bangunan perumahan dengan gaya modern minimalis, sesuai target pasar keluarga muda. Penggunaan aksen utama kayu dan material texture concreate dilengkapi peletakan vegetasi meningkatan estetika banguan. Sebagian besar perumahan mendapat panas langsung matahari timur dan barat, maka bukaan pada area depan seminimal mungkin. Begitu juga dengan akses utama yang terletak pada sisi samping lahan hunian. Entrance hunian disisi samping menjadikan aktivitas penghuni tidak terekspose langsung dari jalan, sehingga privasi tetap terjaga.
PORTHOFOLIO RANA CAHYATI wibowo
Project Perumahan


PORTHOFOLIO RANA CAHYATI wibowo
Project Perumahan

PORTHOFOLIO RANA CAHYATI wibowo
Project Perumahan




PORTHOFOLIO RANA CAHYATI wibowo
Grey Tower
Lokasi Lahan : H.M. Noerdi Pandji, Palembang
Luas Lahan : 5.300 m2
Tahun : 2021 (STUPA 4)
PROJECT MID-RISE BUILDING
Gedung perkantoran sewa terletak di Jl. H.M Noerdi Pandji Jakabaring, Palembang. Bangunan setinggi lima lintai, dan basement satu lantai untuk memenuhi fasilitas parkir. Dan dilengkapi dengan fasilitas gedung pertemuan kapasitas 300 pengunjung. Proyek gedung menekankan pada pendekatan sistem bangunan, efisiensi struktur, serta menyesuaikan dengan regulasi - regulasi setempat dan nasional.
PORTHOFOLIO RANA CAHYATI wibowo
PROJECT MID-RISE BUILDING

PORTHOFOLIO RANA CAHYATI wibowo
Project Contexts
Perancangan Gedung Perkantoran "Grey Tower"
Pada umumnya pekerja kantor menghabiskan waktu bekerja 8-12 jam, belum terhitung extra time lainnnya. Dari rutinitas tersebut muncul sebuah ungkapan tempat kerja atau kantor sebagai “Rumah ke-2” bagi pada pekerja, Ungkapan tersebut dikembangkan dalam mendesain gedung perkantoran swasta dibagi menjadi beberapa kata kunci; nyaman, sirkulasi mudah, fleksibilitas.
FLEKSIBILITAS, NYAMAN
Gubahan Massa
PROJECT MID-RISE BUILDING

Transformasi massa di coak pada sisi barat laut (kiri bangunan) menjadi area hijau ataupun taman pasif, sebagai pertimbangan memaksimalkan view sungai, taman kota daerah dan sirkulasi arah angin datang dari barat laut.
Pengimplementasian desain pada lengkungan sederhana dikombinasikan dengan bentuk dasar simetris sebagai wujud penggabungan dua fungsi rumah. Yaitu sebagai tempat bekerja (produktif) dan istirahat (santai). Menggabungkan nuansa alam kedalam massa bangunan menciptakan ruang hijau yang lebih luas sebagai area relaksasi tanpa harus keluar area gedung. Sehingga desain kantor yang dihasilkan tidak terlalu kaku.