
1 minute read
DEMOGRAFI

Berdasarkan data hasil Sensus Penduduk 2020, penduduk Kecamatan Kejajar sebanyak 46.197 jiwa, terdiri dari penduduk laki-laki sebanyak 23.897 jiwa dan perempuan 22.300 jiwa. Angka rasio jenis kelamin (perbandingan jumlah penduduk laki-laki dan perempuan) di Kecamatan Kejajar tahun 2020 adalah
Advertisement
107. Jumlah ini menunjukkan bahwa setiap 100 penduduk wanita terdapat 107 penduduk laki-laki di Kecamatan Kejajar.
Jumlah penduduk terbanyak ada di Desa Tambi sebanyak 5.782 jiwa atau 12,52 persen dari penduduk
Kecamatan Kejajar, sedangkan Desa Igirmranak adalah desa dengan penduduk paling sedikit, yakni hanya 765 jiwa atau 1,66 persen dari jumlah penduduk Kecamatan
Kejajar.
Pada tahun 2020, kepadatan penduduk di Kecamatan
Kejajar adalah 802 jiwa per km2. Desa Tieng merupakan yang terpadat yaitu 1.936 jiwa per km2 sedangkan yang paling rendah adalah Desa Sigedang yaitu 297 jiwa per km2.
PiramidaPenduduk KecamatanKejajar
Jumlah Penduduk Berdasarkan Ketenagakerjaan
Sumber : Survey Kelompok 3
Penduduk yang dalam usia kerja dan memiliki potensial untuk dapat memproduksi barang dan jasa biasa disebut tenaga kerja. Sebelum tahun 2000, Indonesia memakai batasan 10 tahun ke atas untuk usia kerja. Akan tetapi sesuai dengan ketentuan ILO (International Labour
Organisation), Indonesia menaikkan batasan usia kerja menjadi 15 tahun ke atas.
Mata pencaharian penduduk Kecamatan Kejajar sebagian besar adalah bekerja di sector pertanian. Sulitnya mencari pekerjaan dan tuntutan kebutuhan hidup yang dirasa semakin meningkat banyak juga yang mengadu nasib keluar kota dan luar negeri menjadi TKI. Berdasarkan data dari Dinas Tenaga Kerja, Perindustrian dan Transmigrasi Kabupaten Wonosobo, pada tahun 2020, jumlah Pencari kerja di Kecamatan
Kejajar sebanyak 39 orang, terdiri dari 14 laki-laki dan 25 perempuan.
Berdasarkan hasil Sensus Penduduk 2020, penduduk Kecamatan
Kejajar sebanyak 46.197 jiwa, terdiri dari penduduk laki-laki sebanyak 23.897 jiwa dan perempuan 22.300 jiwa. Angka rasio jenis kelamin (perbandingan jumlah penduduk laki-laki dan perempuan) di Kecamatan Kejajar tahun 2020 adalah 107. Jumlah ini menunjukkan bahwa setiap 100 penduduk wanita terdapat 107 penduduk laki-laki di Kecamatan Kejajar.
Jumlah penduduk terbanyak ada di Desa Tambi sebanyak 5.782 jiwa atau 12,52 persen dari penduduk Kecamatan Kejajar, sedangkan Desa Igirmranak adalah desa dengan penduduk paling sedikit, yakni hanya 765 jiwa atau 1,66 persen dari jumlah penduduk Kecamatan Kejajar.
Kepadatan Penduduk
Pada tahun 2020, kepadatan penduduk di Kecamatan Kejajar adalah 802 jiwa per km2. Desa Tieng merupakan yang terpadat yaitu 1.936 jiwa per km2 sedangkan yang paling rendah adalah
Desa Sigedang yaitu 297 jiwa per km2.
PiramidaPenduduk KecamatanKejajar
Sumber : Analisis Kelompok 3 perhitungan